Rp#1 29062013

Page 1

Holiday Radar Palembang

radar_palembang@yahoo.com

@radar_palembang

EDISI HOLIDAY MINGGU KE-5/VI/2013

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

PTSB Ekspansi ke Jambi PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) menargetkan bisa meningkatkan kapasitas produksi sebesar 2 juta ton per tahun melalui pengembangan lahan di Jambi seluas 100 hektar dan Sumatera Selatan sekitar 500 hektar. Perseroan telah menyiapkan dana sebesar Rp 325 miliar untuk pengembangan lahan tersebut.

PALEMBANG, RP – “Kita berusaha menguasai 3 tempat untuk Sumsel 2, Jambi 1. Tiga-tiganya siupp-nya sudah ada. Sekarang semuanya proses eksplorasinya selesai,” kata Direktur Utama Baturaja Pamudji Rahardjo, Jumat (28/6). Dia menyebutkan, perseroan akan terus menggenjot untuk meningkatkan kapasitas produksi tahun ini sebesar 750 ribu ton dari 1,25 juta ton di tahun lalu akan menjadi 2 juta ton di tahun ini. “Jambi luasnya hampir 100 hektar,

TARGET PRODUKSI SEMEN TAHUN

KAPASITAS PRODUKSI

2012 2014 2016 2025 2025

1,25 juta ton (*) 2 juta ton 3,8 juta ton 6-7 juta ton 10 juta ton

Catatan : (*) Realisasi Produksi Sumber : PT Semen Baturaja

yang 500 hektar di dekat pabrik lama Sumatera bagian Selatan. Rencananya akan dibangun pabrik Baturaja 2. Bulan ini sedang melakukan percobaan. Jadi nanti 2 juta ton per tahun,” kata Pamudji. Selain itu, perseroan juga menargetkan bisa menghasilkan kapasitas produksi sebesar 6-7 juta ton per tahun, di tahun 2025 akan bisa mencapai 10 juta ton per tahun sehingga perseroan bisa mencapai tingkat internasional. “Semua ini tidak hanya di Sumsel tapi keluar daerah ini sehingga lebih besar. ❏ Ke halaman 5

PRESCON : Branch Manager PT Astra International main diler Daihatsu Palembang Fanfan Fadilah saat prescon program terbaru Daihatsu dengan melibatkan klub sepak bola Manchester City, Jumat (28/6).

SPK Daihatsu Capai 1.200 unit Mei dan Juni

FOTO-FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

PALEMBANG, RP – Sejak hadirnya Xenia airbag, angka penjualan Daihatsu meningkat drastis. Selama Mei dan Juni 2013, Daihatsu mencatat surat pemesanan kendaraan (SPK) cukup bagus, mayoritas pembelian masih didominasi Xenia yang mencapai 40 persen. ❏ Ke halaman 5

Sejuknya Jika Kota Rindang Taman kota, selalu menjadi tempat berkumpulnya warga metropolis baik muda tua, anak-anak hingga orang tua, pelajar, pekerja termasuk pengusaha. Ya, ditengah penatnya hidup perkotaan, taman kota selalu menjadi tujuan me-refreshing sejenak pikiran dan tenaga.

Baca Selengkapnya. Halaman 2. FOKUS

Persiapan Pasar Bedug Jelang Ramadan (3)

Sebar 30.500 Kupon, Terpusat di Lapangan Merdeka Ferdiansyah – LUBUK LINGGAU BANYAKNYA kegiatan yang dilakukan selama bulan suci Ramadan, terutama di daerah-daerah yang ada, hal itu tidak lain yang bertujuan hanya semata-mata untuk menolong rakyat kecil sehingga dapat memenuhi kebutuhannya selama bulan puasa dengan harga yang terjangkau murah.

GUNA mencukupi kebutuhan masyarakat kecil selama bulan suci ramadhan, biasanya Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Lubuklinggau menggelar pasar murah Ramadan 1434 H yang dipusatkan di Lapangan Merdeka. Staf Dinas Perindustrian dan perdagangan Kota Lubuklinggau, Dedi, Kamis (27/6) mengungkapkan pelaksanaan

pasar murah Ramadan ini biasanya dilaksanakan selama 5 hari, tetapi untuk jadwal pastinya masih akan dirapatkan kembali, (masih belum pasti kapan mulainya, red). Pasar murah itu bertujuan untuk membantu masyarakat kalangan menegah kebawah dan kurang mampu dalam mencukupi kebutuhan khususnya sembako sehari-sehari. “Biasanya pasar be❏ Ke halaman 5

Mualimin

FOTO-FOTO:SALAMUN RADAR PALEMBANG

Nozzle Industri Kualitas AS PALEMBANG, RP - PT Baja Abadi Group merupakan salah satu perusahaan penyedia peralatan listrik dan pipa induk penyalur air yang terbuat dari baja, namun ada peralatan lain yang dijual yang menarik perhatian para pengunjung pameran Palembang PIX yakni nozzle lengkap dengan ❏ Ke halaman 5

HARGA ECERAN RP. 4000


2

fokus

RADAR PALEMBANG , HOLIDAY MINGGU KE - 5/VI/2013

Penuh Nilai Sejarah PALEMBANG, RP - Dari Masa Ke Masa, Pesonanya Memudar, Tak Lagi “Menggairahkan”. Taman Nusa Indah bisa jadi taman kota pertama di metropolis. Taman ini diyakini dibangun setelah selesainya pembangunan Jembatan Ampera sekitar tahun 1965 lalu. Hingga era tahun 1990, taman Nusa Indah sangat dikenal. MULAI era tahun 2000, pesonanya seperti memudar tak lagi “menggairahkan”. Apa sebab?, Cukup sulit menggambarkan wajah lama Taman Nusa Indah. Tak banyak lagi orang-orang tua, apalagi yang mengingat kondisi suram menggambarkan wajah lama Kota Palembang kala itu. Salah seorang tokoh masyarakat Palembang yang juga Sejarawan, M Ali Mansyur mengatakan, munculnya Taman Nusa Indah dipastikannya setelah dibangunnya jembatan Ampera. Sebelum dibangunnya jembatan yang jadi ikon Palembang tersebut, sekitaran taman Nusa Indah hanya terlihat pertokoan. Sedikit ke hilir depan Museum Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II, terdapat dermaga tempat moda angkutan sungai berlabuh. Disekitaran bawah ampera sekarang pun dulunya merupakan terminal. Sehingga aktivitas masyarakat Palembang termasuk mereka yang datang dari luar kota terpusat di tempat ini. Meski kala itu volume masyarakat yang datang tidak sepadat saat ini. Masalah copet, penodongan kecil-kecilan sudah dianggap biasa. Termasuk bermunculannya para Pekerja Seks Komersil (PSK) yang menjajakan diri. “Kalau dulu orang jadi PRT (Pembantu Rumah Tangga) kan masih malu,” ujar Ali Mansyur. Dari mana asalnya nama Nusa Indah. Kemungkinan berasal dari nama bunga, banyak ditanami di kawasan tersebut. Ketika ia kecil, ia mengingat banyak bunga berwarna merah dan putih dalam kawasan taman. Sekarang bunga tersebut menghilang. Tertinggal pepohonan besar tempat warga berteduh. Tak hanya ditaman, di seluruh sudut kota, bunga Nusa Indah tak pernah lagi ia jumpai. (*)

Fasilitas RTH Ditambah PALEMBANG, RP – Guna mendapatkan areal terbuka hijau yang kian hari kian sulit untuk didapat karena tingginya harga tanah dan keterbatasan lahan yang tersedia. Pemerintah Kota Palembang akan berupaya menggandeng pihak ketiga khususnya dari BUMN untuk merealisasikan hal tersebut. “Tahun ini kita sudah melakukan koordinasi dengan pihak PT Pertamina untuk melakukan pengelolaan ruang terbuka hijau (RTH), diharapkan 2013 ini sudah terlaksana,” ujar Andi Wijaya Busro selaku Kepala Dinas Penerangan Jalan dan Pertamanan Pemakaman (DPJPP) kota Palembang saat diwawancara kemarin. Andi mengatakan, jumlah taman yang ada di Palembang kini sudah mencapai sekitar 300 taman secara umum yang terdiri atas median jalan, taman pulau dan taman yang teradapat di kolam retensi. “Saat ini kita sudah mulai berkomunikasi dengan pihak Pertamina untuk penambahan fasilitasnya.” tegasnya. Sementara itu, Kabid Pertamanan DPJPP Kota Palembang, Komaruddin menambahkan, kondisi ruang terbuka hijau di Kota Palembang sebenarnya lebih baik apabila dibanding dengan kota besar lain yang ada seperti Bandung dan juga Bogor. “Jika dibandingkan dengan kota lain seperti Bandung dan Bogor, taman kota dan ruang terbuka hijau yang kita miliki saat ini dianggap masih lebih baik seperti yang ada di kawasan wisata alam punti kayu, talang betutu dekat bandara lama, Jakabaring, Pulo Kemarau dan beberapa tempat lainnya.” tambahnya. Meski demikian, agar realisasi penambahan ini bisa lebih cepat direaliasikan, pihaknya kini berupaya untuk memaksimalkan lahan tanaman yang telah ada seperti lahan tanaman di sepanjang jalan menuju Bandara SMB II baik dibagian kiri dan kanan jalan, dampak lainya akses menuju bandara internasional akan terlihat lebih indah. Disinggung mengenai kerjasama yang dijalin dengan pihak ketiga, “rencanaya kita akan membangun taman di Simpang Kebun Bunga yang bekerjasama dengan PT Pertamina serta Tugu Simpang Sungki Kertapati bekerjasama dengan PT Semen Baturaja.” ungkapnya. Berdasarkan penilaian pihaknya,diakui pembangunan taman kota terkendala lahan.sehingga di tahun 2013 ini, pihaknya pun menargetkan hanya 10 titik taman kota baru. “ Kalau sekarang ada 230 titik taman kota, tahun ini 10 taman saja sudah bagus. Tapi kita akan terus berupaya agar dapat lebih memperbanyaknya,” tukasnya. (alk)

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

Taman Kota

Tempat Nongkrong dan Olahraga TAMAN yang berada ditengah kota, selain sebagai pusat keindahan juga memberikan fungsi sebagai tempat bersantai, rekrasi dan tempat melepas kepenatan. Salah satu taman yang menjadi tempat berkumpulnya masyarakat Kota Palembang baik pelajar maupun masyarakat umum adalah Kambang Iwak.

PALEMBANG, RP – Bahkan saat ini, hampir seluruh masyarakat Palembang menjadikannya sebagai pusat kebugaran untuk melakukan olahraga jogging baik pagi maupun sore hari. Sementara pada siang harinya kebanyakan remaja muda menjadikannya sebagai tempat nongkrong dengan rekan-rekan mereka. Tempatnya yang luas, melingkat, berada di pusat kota dan dikelilingi tempat makan yang memadai seperti hotel dan cafe menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat untuk datang Ke Kambang Iwak. Ema Arlianti, salah seoran pengunjung yang juga masih berstatus pelajar

mengaku sering bermain di Kambang Iwak, tempatnya yang sejuk dan ramai membuatnya ketagihan untuk datang dan sekedar berkumpul dengan temannya. “Disini tempatnya enak, adem, nyaman dan ada jaringan wi-fi bagi yang membawa leptop. Setiap selesai sekolah kami selalu berkumpul disini, baik hanya sekedar nongkrong terkadang sambil mengerjakan tugas,” katanya. Bukan hanya itu, semenjak lapangan parkir Palembang Square di rombak menjadi rumah sakit, kebanyakan orang yang berolahraga lari pagi beralih ke Kambang Iwak. Maka tidak heran kalau pagi hari terutama akhir pekan dipadati oleh orang yang berolah raga. Selain tempat nongkrong banyak juga remaja yang menjadikan taman KI sebagai tempat untuk berpacaran. Hal inilah yang disesalkan oleh salah seorang petugas keberihan yang berada disana. Sebab menurutnya sering sekali pelajar dan anak muda bermesraan disana padahal status mereka masih anak sekolah yang. “Hal inilah yang harus diperhatikan pemerintah, memang merawat keindahannya itu pentng sebagai icon kota, namun menjaga lingkungan pengunjungnnya sangat penting, jangan sampai taman kota di cap sebagai tempat mesum anak sekolah,” ujarnya yang enggan disebutkan namanya. Potensi Bisnis Keindahan taman kota ternyata tak hanya memperindah kota, namun juga bisa memberikan pekerjaan bagi yang memiliki jiwa bisnis serta bisa menjadi tempat refreshing bagi warga kota yang suntuk dengan rutinitas harian. Didit, Owner Guns Café yang berada di seputaran taman Kota Kambang Iwak Palembang kepada Radar Palembang mengatakan ia membuka bisnis café di seputaran taman kota karena melihat pelauang pasar, karena melihat banyak muda mudi yang hobby nongkrong ditaman kota, maka ia membuka bisnis kuliner, sebab ia meyakini taman kota merupakan tempat yang pas untuk membuka bisnis kuliner. “Yang penting jangan merusak keindahan taman kota itu sendiri, jadi bisnis jalan, taman kota

tak diganggu,” kata dia. Sejauh ini, sambung pria kelahiran Palembang 33 tahun silam tersebut, Kambang Iwak sudah cukup refresentatif sebabagi taman kota, hanya saja terkait penerangan lampu taman di malam hari yang belum maksimal, ia khawatir karena penerangan kurang maksimal membuat kemanan jadi tak maksimal, “lebih terangkan lebih enak, jadi tingkat keceraan juga lebih sedikit, apalagi kalau pihak keamanan lebih sering lagi untuk melakukan patroli,” kata dia. Ia berharap. Kedepannya bisa lebih bak lagi, seperti letak pohom, sebab masih ada daearah taman kota yang masih gersang, sebab ada yang pohon menumpuk, belum lagi taman bunga yang menurutnya belum terlalu maksimal, “ kan kalau ada taman bunga jadi lebih indah dan lebih eksklusif,” kata dia Semenatara itu, Dwi, salah satu pengunjung taman kota Kambang Iwak mengatakan, Kambang Iwak sebagai taman kota sudah cukup cantik dan menarik, hal tersebut membuat Dwi dan taman taman sering berkunjung sekedar melepaskan penat. “Kalau penat enakan nongkrong sama temen, jadi bisa menikmati taman sambil cerita cerita gitu,” ungkap gadis cantik berjilbab itu. Nah, bisa juga untuk memotivasi semangat kalau lagi males malesan, sebab di sore hari biasanya banyak orang yang sering lari sore, menurutnya, kegiatan positif tentu akan menular, “ jadikan kalau lihat orang semangat jadinya kita ikutan semngat juga,” ujar wanita yang keseharinnya sebagai karyawati di salah satu perusahan swasta kota palembang. Hanya saja, sambungnya, saat ini kesadaran pengunjung d taman kota masih kurang, seperti masih ada yang suka mencoret coret tempat duduk dan pohon, atau yang sering merusakan tanaman dan membuang sampah sembarangan, yang membuatnya juga terkadang suka, masih ada beberapa remaja yang mengumbar kemesraan ditempat umum, “nah untuk pengunjung jangan jahil, mari rawat taman kota bersama sama, sebab keindahannya untuk kita semua,” pungkasnya. (iam/can) klik...........www.radarpalembang.biz


3

ekonomi bisnis

RADAR PALEMBANG , HOLIDAY MINGGU KE - 5/VI/2013

3 Program Menu Emilia Hotel

SIAP : Head of SCC Telkomsel Division Sumbagsel M Syawaluddin bersama Head of ICT Telkomsel Division Sumbagsel Hafiddudin Triatmojo memperkenalkan kesiapan Telkomsel dalam menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 1434 H.

EMILIA Hotel meluncurkan tiga program sekaigus yakni every morning breakfast, lunch and dinner business dan Ramadan package. Dari tiga program ini program yang pertama yang paling menarik karena menyajikan aneka menu khas Palembang. PALEMBANG, RP – Corporate Sales and Marketing Emilia Hotel Palembang, Nani Royantini mengatakan, promo every morning breakfast merupakan menu berstandar international yang dilengkapi dengan makanan khas Palembang, seperti burgo, pempek, tekwan, laksan, model, mie celor dan celimpungan. “Semua menu tersebut bisa disantap hanya dengan Rp50 ribu nett pengunjung bisa menikmati seluruh menu sepuasnya,” ujar dia Jumat (28/6) di kantornya. Selain diperutukkan bagi tamu hotel aneka menu khas palembang ini juga bisa dinikmati pengunjung hotel, atau pengunjung mall yang ingin sarapan di hotel dengan menu tradisional, sebab tidak semua hotel menyediakan aneka menu khas Palembang.

“Emilia Hotel mengangkat menu tradisional Palembang karena memang selama ini belum ada hotel yang menyajikannya, sementara banyak pengunjung hotel yang datang dari berbagai daerah termasuk luar negeri mencari menu khas Palembang,”ujarnya. Ia menambahkan, terbukti setelah menu ini dihadirkan sekitar satu minggu lalu banyak tamu hotel yang langsung memburu menu trandisional ini untuk sarapan pagi. Promo yang kedua lunch and dinner business, menu ini disajikan khusus bagi tamu hotel yang datang berkelompok atau mengadakn acara, seperti arisan ibu-ibu dan lainnya. Promo ini tersedia di Emilia Resto dengan kapasitas maksimal 100 orang, biayanya Rp85 ribu per orang. (iam)

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

7 Branch Office Siaga TELKOMSEL siap menghadapi Ramadan dan Idul Fitri 1434 H. Persiapan sudah dilakukan mulai dari sales hingga teknologi jaringan yang disediakan. Telkomsel mengatakan, sejauh ini persiapan yang dilakukan belum mengalami kesulitan (so far so good).

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

MENU : Emilia Hotel meluncurkan tiga program menu sekaligus.

PALEMBANG, RP – Head of SCC Telkomsel Division Sumbagsel M Syawaluddin dalam jumpa pers yang dilakukan dikantornya, Jumat (28/6) mengatakan, sejauh ini persiapan yang dilakukan oleh Telkomsel bisa dikatakan maksi-

mal. Pihaknya belum mengalamu kesulitas dari sisi pendistribusian produk da promo sales. “So far so good, apa yang kami rencanakan sejauh ini sudah on the track. Apa yang kami siapkan bisa dikatakan jah dari mencukupi

kebutuhan pelanggan di Sumbagsel,” ungkap dia. Ada tiga program sales yang akan kami kembangkan, mulai dari Sales dan servis program, hingga CSR. Untuk sales program banyak yang dilakukan, mulai dari menempatkan 15 titik mudik spot, 9 titik mudik wisata lebaran, 210 modern channel siaga, hingga tujuh branch office siaga di Palembang. Sementara untuk service program, Telkomsel menyediakan empat program mudik lebaran, 650 outlet siaga, hingga 20 mobile GraPARI. “Sementara untuk CSR, kami biasa melakukan pembagian tajil dan parsel kepada outlet dan

masyarakat yang membutuhkan,” tambahnya. Sementara itu, dari sisi jaringan pun Telkomsel menyatakan kesiapannya. Head of ICT Telkomsel Division Sumbagsel Hafiddudin Triatmojo menambahkan, secara jaringan core kapasiti yang dimiliki Telkomsel bisa dikatakan sangat memadai. Apa yang disiapkan melebihi dari pemanfaatannya. “Telkomsel siapkan untuk SMS 6.750 SMS/detik, VLR 47 mio, HLR 37 mio, internet 259 TB. Ini sangat jauh dari cukup. Contoh saja, VLR saat tahun lalu hanya terpakai 13 mio, sementara internet hanya 20 TB,” tambahnya. Kondisi inilah yang membuat

Telkomsel sanagt optimis mampu melayani secara maksimal pelanggannya. “Pertanyaan mungkin keluar mengapa terkadang saat jam 24.00 WIB terkadang pending? Ini karena semua orang berpikiran momennya yang tepat kala itu, alhasil jaringan crowded. Coba kalau ada pembagian, saya rasa tak masalah,” tegas Hafid. Sementara untuk M-Kios Recharge, Telkomsel bisa menampung 250 recharge per detik, dengan transaksi bisa 25 juta perjam. “Seperti yang diutarakan sebelumnya, Telkomsel so far so good. Kami siap menjawab kepercayaan pelanggan dengan layanan yang maksimal,” pungkasnya. (ren)

Undian Pesirah BSB Capem Martapura End of Month Sale di Aryaduta

Diskon Hingga 60% PALEMBANG, RP - Menjelang akhir bulan Juni Hotel Aryaduta Palembang menyiapkan promo kejutan End of Month Sale dengan program diskon hingga 60% untuk berbagai fasilitas mulai dari kamar, kuliner hingga fitnes. Program ini hanya berlangsung selama 3 hari saja dari 28 hingga 30 Juni 2013. Untuk kamar diberikan diskon 60% dari published rates untuk paket menginap Aryaduta Weekender menjadi Rp. 590.000++ per malam. Paket ini berlaku hanya di akhir pekan dari Jumat hingga Minggu dan sudah termasuk makan pagi untuk 2 orang di The Kitchen Restaurant. Khusus menyambut libu-

ran sekolah, Hotel Aryaduta Palembang juga memberikan harga spesial untuk paket School Holiday Package dengan harga Rp. 699.000++ per malam. Selain makan pagi untuk 2 orang, banyak keuntungan menarik lainnya seperti gratis cupcakes dan coklat, goodies bag cantik dari Gramedia, diskon 25% untuk laundry, serta diskon 20% di seluruh F&B outlet. Selama menginap tamu juga dapat menikmati berbagai kemudahan dan fasilitias hotel seperti bebas menggunakan kolam renang, fitness center, sauna, steam dan juga Wi-Fi di seluruh area hotel termasuk di kamar. (rel/ben)

KUNJUNGAN : Senin (17/6) Mahasiswa Program S2 Herbal Fakultas Farmasi Universitas Indonesia dan dosen pembimbingnya berkunjung ke PT Sidomuncul guna memperluas wawasan dalam bidang teknologi obat tradisional. Kunjungan PKL Magister Herbal Angkatan 5-6 yang kebanyakan dokter farmasi ini, selain ke PT Sidomuncul juga berkunjung ke perusahaan jamu tradisional lain yang ada di Jawa Tengah.

Bagikan 2 Motor

SALURKAN: Pertamina kembali salurkan CSR. Hingga tengah tahun ini BUMN minyak tersebut sudah menyalurkan Rp 1,5 miliar.

untuk Nasabah MARTAPURA, RP – Untuk memanjakan nasabah tabungan pesirah, Bank SumselBabel Cabang Pembantu (Capem) Martapura Kabupaten OKU Timur akan segera membagikan dua unit motor kepada nasabahnya. Pembagian motor serta puluhan hadiah lainnya tersebut dalam rangka pengundian program tabungan Pesirah.

Normandy Akil

Kepala Bank Sumsel Babel Capem Martapura

Untuk undangan pengundian akan dikirimkan kepada para nasabah satu minggu sebelum pengundian dan akan diumumkan melalui media massa baik cetak maupun elektronik.

Menurut Kepala Bank Sumsel Babel Capem Martapura, Normandy Akil melalui Penyelia Pelayanan Nasabah dan Transaksi Tunai, M Muslimin, rencananya pengundian Tabungan Pesirah tersebut akan dilakukan pada minggu pertama Juli 2013. Menurut Muslimin, selain

hadiah utama berupa dua unit sepeda motor, nasabah Pesirah juga berkesempatan untuk mendapatkan hadia lain seperti televisi LCD, Laptop, serta sejumlah doorprize menarik lainnya. “Untuk undangan pengundian akan dikirimkan kepada para nasabah satu minggu sebelum pengundian dan akan diumumkan melalui media massa baik cetak maupun elektronik,” jelasnya. Dikatakan Muslim, setiap nasabah yang memiliki saldo minimal Rp 200 ribu akan mendapatkan satu poin undian dan berlaku kelipatan. “Jadi setiap nasabah yang memiliki tabungan pesirah memiliki kesempatan untuk mendapatkan hadiah dalam undian ini. Namun kesempatan mendapatkan hadiah tentu saja lebih besar bagi mereka yang memiliki saldo lebih besar,” jelasnya. Untuk itu kata dia, dihimbau kepada nasabah untuk terus meningkatkan jumlah saldo menjelang pengundian untuk kesempatan menang yang lebih besar. “Rencananya pengundian akan dihadiri oleh bupati OKU Timur H Herman Deru SH MM beserta unsur muspida,” pungkasnya. (awa)

FOTO : SALAMUN/RADAR PALEMBANG

Pertamina Realisasikan CSR Rp 1,5 Miliar PALEMBANG, RP – PT Pertamina Operational Regional II tahun ini menganggarkan Rp3,5 miliar untuk dana Corporate Social Responsibility (CSR). Dana tersebut digunakan untuk 33 kegiatan yang terdiri dari empat sasaran sosial. Senior Supervisor External Relation PT Pertamina Operational Regional II Sumbagsel, Alicia Irzanova saat penyaluran CSR di SD negeri 99 dan 299 14 ulu Palembang mengatakan, hingga akhir semester pertama ini Pertamina sudah menyalurkan sekitar Rp1,5 miliar dana anggara CSR. “Dana tersebut digunakan untuk 33 kegiatan yang meliputi bidang pendidikan, kesehatan, bina lingkungan dan pemberdayaan ma-

syarakat. Dana tersebut mayoritas digunakan untuk kegiatan bidang pendidikan dan pemberdayaan masyarakat, sebab kedua bidang tersebut emang paling membutuhkan bantuaan CSR,” ujar dia, Jumat (28/6). Sebesar Rp1,2 dialokasikan untuk sektor pendidikan. Sektor bina lingkuangan mendapatkan alokasi Rp 1,3 miliar, kesehatan Rp600 juta dan pemberdayaan masyarakat Rp500 juta. Dalam kesempatan itu, PT Pertamina memberikan bantuan sarana pembelajaran di dua sekolah dasar yakni SDN 99 dan SDN 229 sebagai wujud kepedulian terhadap dunia pendidikan. Pjs General Manager Pertamina

Operation Regional II, Agus Taufik Harahap menyerahkan langsung bantuan secara simbolis kepada kepala sekolah. Bantuan yang diberikan berupa fasilitas sarana belajar mulai dari kursi siswa, meja kursi guru, papan tulis, lemari kelas serta 4 unit komputer untuk guru. Ia berharap dengan adanya bantuan ini siswa dapat terpacu untuk lebih berprestasi. Serta bagi guru dengan adanya bantuan komputer diharapkan bisa menjadi penunjang pembelajaran sehari-hari. Berbagai batuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Pertamina sebagai perusahaan palat merah kepada masyarakat yang berada di lingkungan Pertamina terutama yang berada di ring satu. (iam)



5

EDISI HOLIDAY MINGGU KE-5 /VI/ 2013

SAMBUNGAN

Minggu Depan Sidak Mamin Guna meminimalisir peredaran makanan dan minuman (mamin) berbahaya termasuk melakukan kontrol atas harga barang yang berada di pasaran menjelang bulan Ramadan, dalam waktu dekat Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumsel akan melakukan sidak di beberapa pasar yang ada di Sumsel PALEMBANG, RP – “Minggu depan kalau kita akan lakukan sidak untuk memantau kondisi pasar, bagaimana harga barang menjelang Ramadhan termasuk yang lainnya.”ujar Nasrun Umar selaku kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumsel saat diwawancara di gedung DPRD Sumsel, Jumat (28/6). Nasrun menegaskan, pada dasarnya koordinasi dan juga pengawasan di lapangan ini merupakan suatu rutinitas yang dilakukan oleh pihaknya bersama dengan pihak Disperindag yang ada di kabupaten kota yang ada. Hanya saja dirinya tidak menapik jika jelang Ramadan ini ada peningkatan intensitas pengawasan yang dilakukan oleh pihaknya. “Jadi kalau Disperindag provinsi

PTSB

Rp 1,31 triliun. “Harga perdana ditetapkan Rp 560, kami yakin di penawaran perdana ini akan meningkat karena respon pasar bagus karena prospek bisnis perseroan sangat cerah bukti,” kata Zulkifli kepada Radar Palembang, Jumat (28/6). Lanjutnya, keseluruhan dana hasil IPO akan digunakan pembangunan pabrik semen dengan rincian, yakni 25 persen pengadaan dan pengembangan lahan, 70 persen pembelian mesin dan peralatan utama dan 5 persen peralatan eletronik dan otomasi serta engineering dan desain. Sempat Tembus Rp 700 Saham PT Semen Baturaja Tbk

(SMBR) pada perdagangan perdananya dibuka naik tipis Rp 30 ke posisi Rp 590 per saham dari harga penawaran saham perdana atau Initial Public Offering (IPO) di harga Rp 560 per lembar.Saham perusahaan plat merah ini sempat menembus level tertingginya di angka Rp 700 per saham dan menyentuh level terendah Rp 580 per saham dengan frekuensi perdagangan 574 kali dengan volume transaksi 59 ribu lot dengan nilai Rp 20 miliar. Direktur Utama Semen Baturaja Pamudji Rahardjo mengatakan, pencatatan saham ini merupakan realisasi dari komitmen perseroan untuk menjadi sebuah perusahaan publik dengan memperdagangkan

sahamnya di lantai bursa. “Pencatatan saham Baturaja ini merupakan peristiwa yang sangat bersejarah sekaligus menjadi tantangan baru untuk kami. Keberhasilan ini mendorong kami untuk bekerja lebih keras lagi untuk meningkatkan kinerja lebih baik. Hanya dengan cara itulah kami bisa membayar kepercayaan investor,” ungkapnya, Jumat (28/6/2013). Perusahaan semen pelat merah ini merupakan emiten ke-17 yang melantai di bursa tahun ini setelah PT Pelayaran Nasional Bina Buana Raya Tbk (BBRM), PT Saraswati Griya Lestari Tbk (HOTL), PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME), PT Multi Agro Gemilang

Plantation Tbk (MAGP), PT Trans Power Marine Tbk (TPMA), PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP), PT Dyandra Media International Tbk (DYAN), PT Austindo Nusantara Jaya Tbk(ANJT), PT Bank Nationalnobu Tbk (NOBU), PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX), PT Apexindo Pratama Duta (APEX) (relisting), PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG), PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL), PT Acset Indonusa Tbk (ACST), PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG), dan PT Nusa Raya Cipta (NRCA). Emiten BUMN pertama yang melantai di bursa tahun ini masuk sebagai emiten ke 472 di BEI. (ben/ang)

Dari Hal 1)...................................................................................................................................................................................................................................... DITERPA sakit tak selamanya

dug diadakan pada minggu ketiga dibulan puasa selama 5 hari dan dari tahun ketahun kami menyiapkan sekitar 100 stan, terdiri dari, stan sembako, pakaian, dan keperluan Idul Fitri lainnya. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat meringankan beban kebutuhan sehari-hari masyarakat kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan selama bulan puasa.” ungkapnya. Ditambahkannya pula, kalau seperti tahun sebelumnya, pihaknya membagikan sekitar 30.500 lembar kupon potongan harga Rp 2.000 perkupon yang disebar keseluruh masyarakat kurang mampu melalui camat, lurah, RW dan RT. “Kupon itu hanya untuk masyarakat menengah kebawah. Kalau ada PNS belanja menggunakan kupon di bazar, kami

SPK

selama Ramadan mendatang,” ujar Gandayuni. Selain itu, ganda memastikan jika pasar murah ini setidaknya akan dilakukan di 2 titik, yang jelas satu titiknya di halaman Disperindag Provinsi untuk satunya kita belum pasti. “Apakah nanti kita serahkan kepada pihak Disperindag Kota atau juga di Halaman Kantor Gubernur jika Gubernur Sumsel meminta,” jelasnya. Disinggung mengenai lamanya pasar murah tersebut, ganda memastikan jika program tersebut hanya akan dilaksanakan selama 3 - 4 hari dan kemungkinan akan dilakukan dua kali. “Bisa jadi untuk sebelum atau tepat jalannya satu minggu puasa dan jelang Hari Raya,” ujar dia. (alk)

PALEMBANG, RP - Sepanjang enam bulan Disamping itu pada tahun 2012 diketahui Polda terakhir di 2013 jajaran Polda Sumsel telah berhasil Sumsel mengungkap 84 kasus penyalahgunaan BBM mengungkap sebanyak 84 kasus dengan barang bukti dengan barang bukti sebanyak 1.070,7 ton minyak ilegal sebanyak 584 ton minyak ilegal beserta 44 orang ter- yang turut diamankan. sangka yang diamankan. Diamankan Barang Bukti Kepada Radar Palembang, Kabid Humas Polda Tiga truk dengan tangki modifikasi ditutup terpal Sumsel AKBP R Djarod Padakova, Jumat (28/6) bermuatan sebanyak 21 ton minyak mentah yang diduga mengatakan dari 84 kasus yang telah berhasil diung- hasil illegal tapping berhasil diamankan jajaran Polsek kap tersebut, 2 kasus diantaranya telah dinyatakan p21 Sukarame Palembang, saat berada di kawasan Jalan (lengkap-red) dan dilimpahkan ke pengadilan. Namun, Soekarno Hatta, Rabu (27/6). pihaknya masih terus melakukan penyelidikan atas Minyak mentah tersebut diangkut menggunakan dugaan penyalahgunaan bahan seperti ini. truk Toyota Dyna Merah BG 8711 UR dikendarai “Sejauh ini baru dua kasus yang dilimpahkan dan Taufik Chandra (30), mautan lebih kurang 7.000 liter sisanya sebanyak 25 kasus masih dalam tahap penyelidi- atau 7 ton, truk Mitsubishi kuning BE 9759 AP dikkan dan 57 kasus penyidikan. endarai Irman (34) dan truk Tapi jika semuanya sudah lengToyota Dyna BG 8574 AS dikkap segera akan kita lanjutkan endarai Ledi Yusiaan (40) juga Semester I/2013 ke pengadilan,” katanya. bermuatan 7.000 liter.Selain Bahkan, dirinya melanjutkan mengamankan tiga kendaraan, terakhir tim gabungan Tindak Pidana Tertentu (Tipiter) penangkapan yang bermula dari SMS online dari maDirektorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus), syarakat. Kemudian setelah dilakukan penyelidikan Brimob dan Intel berhasil menggagalkan upaya pen- ternyata benar, sehingga langsung digiring ke Mapolsek giriman 54 ton minyak ilegal ke Pulau Batam melalui Sukarame Palembang, berikut ketiga sopir yang ditetapDesa Pulau Payung, Kecamatan Sungsang, Kabupaten kan sebagai tersangka. Banyuasin. Dari hasil pemeriksaan sementara minyak “Untuk barang bukti yang berhasil disita sejauh ini tersebut diduga milik A (DPO) asal Babat Toman Musi sebagian besar ada yang dititipkan ke PT Pertamina. Banyuasin dengan menggunakan jasa trasporter milik B Namun, semua itu nantinya tergantung keputusan (DPO). Minyak-minyak yang diduga hasil ilegal tapping pengadilan. Tapi biasanya akan disita untuk negara,” itu hendak diantar ke Bandar Lampung. tambahnya.Menurutnya, penyalahgunaan bahan bakar “Kami baru kali ini mengangkut minyak dan jika minyak yang berhasil diungkap tersebut cukup beragam, sampai ditujuan upah Rp500.000 baru diterima,” ujar termasuk perniagaan, pengangkutan bahkan ditemukan Taufik, Kamis (27/6). lokasi penyulingan. Sementara itu, Kapolsek Sukarami, Kompol Imam Serta sejauh ini pengungkapan perkara penyalah- Tarmudi di dampingi Kanit Reksrim Iptu Dhavid Shidgunaan minyak yang berhasil diungkap pihak Polda diq mengatakan saat ini sopir dan truk sudah diamankan Sumsel tak lepas dari informasi yang diberikan ma- serta masih akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut. syarakat. Untuk itu, kedepan jika menemukan indikasi “Mereka (sopir-red) mengaku minyak dari sumur penyelewengan dapat disampaikan melalui SMS hotline tua milik warga sekitar. Untuk dibawa ke Lampung. di 0711-7375555. Tapi kita masih akan melakukan penyelidikan lebih “Semua ini membutuhkan kerja sama masyarakat lanjut,” katanya. Untuk mempertanggungjawabkan dan diimbau jika ada penyalahgunaan BBM, bahkan perbuatannya pelaku akan dijerat pasal 55, Undangdiketahui dilakukan oleh oknum anggota Polisi dapat Undang Nomor 22 Tahun 2001 tentang Migas Jo Pasal disampaikan melalui SMS hotline,” pungkasnya. 53 ayat 1 KUHP (can)

Dari Hal 1).......................................................................................................................................................................................................................................

Jadi bisa juga go internasional,” kata Pamudji. PTSB Kodenya SMBR Initial Public Offering (IPO) PT Semen Baturaja, Jumat (28/9) di Bursa Efek Indonesia. Perseroan melepas 23,76 persen saham ke publik atau sejumlah 2,33 miliar. Total dana yang diraih akan digunakan membangun pabrik untuk meningkatkan produksi PT Semen Baturaja.Sekretaris Perusahaan PT Semen Baturaja, Zulkifli Subli mengatakan hari ini (kemarin, red) saham perseroan mulai di listing di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham SMBR. Harga perdana IPO Semen Baturaja itu ditetapkan sebesar Rp 560, sehingga nilai IPO mencapai

Sebar

bukan hanya menghadapi lebaran dan Ramadan saja dilakukan razia dan pengawasan. Investigasi tetap rutin dilakukan,hanya saja memang intensitas akan ditingkatkan khususnya pada saat H-7 mendatang, paling tidak razia yang selama ini dilakukan 1 kali seminggu, ditingkatkan menjadi 3 kali seminggu,”bebernya. Gandayuni selaku Kabid PDN Disperindag Sumsel mengungkapkan jika pihaknya akan menyiapkan pasar murah guna menjaga kestabilan harga karena naiknya bahan-bahan pokok khususnya menjelang bulan Ramadan.“Agar masyarakat Sumsel tak begitu merasakan naiknya harga bahan-bahan pokok, kita sudah diapakan anggaran sebesar Rp 2,6 miliar untuk menggelar pasar murah

84 KASUS MINYAK ILEGAL

minta pelaku usaha atau distributor tidak melayaninya,” ujarnya. Untuk menanggulangi hal-hal tidak diinginkan, Disperindag menyelipkan nomor seri khusus pada setiap kupon potongan harga yang dibagikan. “Ada perbedaan pembagian kupon tahun ini, dimana kupon yang akan dibagikan memiliki nomor seri.” Usai pasar Ramadan, kupon tersebut akan dikumpulkan lagi. “Dan perlu kami tegaskan disini, bahwa tidak ada pungutan biaya sepeserpun dalam pelaksanaan pasar murah Ramadhan. Semua stand-stand yang ada disiapkan secara gratis,” jelasnya. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pantauan di lapangan, ribuan masyarakat menyerbu stan-stan yang ada untuk mencukupi kebutahan yang hendak dibelinya. Antusias

masyarakat Kota Lubuklinggau pun sangat tinggi, karena selain harganya dapat dijangkau, barang-barang yang dijual pun lengkap, sehingga dapat berbelanja kesana saja. Penjual Makanan Berbuka Banjir Rezeki Selain itu juga, momen bulan suci Ramadan dimanfaatkan dengan baik oleh ratusan pedagang yang menyediakan menu buka puasa untuk mengumpulkan pundi rupiah sebanyak-banyaknya. Setali tiga uang, para pembeli pun merasa terbantu dengan pedagang tersebut. Seperti biasanya puluhan pedagang makanan buka puasa terlihat di bawah tenda pasar beduk yang disediakan Pemerintah Kota Lubuklinggau, di Jalan Jendral Sudirman, persisnya di depan mall Sinar

membuat susah. Bagaimana Baru, Kelurahan Pemiri, Kecamatan Lucaranya buklinggau Barat ?I.Ya, usai melakukan cek kesehatan, bisa langDitempat itu dapatsi pasien ditemui berbagai sung berlibur melupakan penyakit macam makanan. Mulai dari lauk pauk, dideritanya. Nah, pelaymakanan yang ringan dan minuman segar anan itu disediakan pihak tour pemecah buka puasa. “Setiap hari dibulan and travel dan bisnis kesehatan puasa, kami selalu berjualan makanan kini. Tak selalu berurusan dan minuman untuk buka puasa dengan di pasar jarum praktis suntik, obat-obatan, beduk ini. Lebih dan harganyakini pun hiburan. terjangkau, juga tetapimenghadirkan untuk sehari-hari biasa, SELENGKAPNYA HALAMAN 2. saya berjualan makanan lauk pauk saja.” FOKUS kata Iwan (30) salah satu pedagang saat di temui Radar Palembang, kemarin. Dia juga mengaku omzet penjualannya selama bulan puasa biasanya naik tiga kali lipat dari hari biasa. “Setiap hari bisa dapat untuk bersih sekitar Rp. 100.000-Rp.150.000. “ungkapnya. (*/bersambung)

Dari Hal 1)............................................................................................................................................................................................................................................

Branch Manager PTAstra International main diler Daihatsu Palembang Fanfan Fadilah saat menggelar konferensi pers di Restoran Bumbu Desa mengatakan, tren penjualan Daihatsu ditengah kenaikan harga BBM masih tetap bagus, apalagi sejak hadirnya New Xenia aribag membuat penjualan semakin terdorong. “Selama dua bulan Daihatsu Palembang yang terdiri Astra International, Encar dan Tunas mampu mencatat SPK 1.200 unit dari jumlah

Nozzle

tersebut 900 unit sudah dilakukan delivery order,” kata Fanfan, Jumat (28/6). Menurutnya, walau beberapa waktu lalu terjadi kenaikan BBM namun dari sisi penjualan hingga saat ini belum ada pengaruhnya, baik terhadap penjualan maupun harga kendaraan, sebab walau BBM naik dengan keunggulan produk Daihatsu khususnya Xenia memiliki kelebihan hemat konsusi BBM. Sementara untuk menghadapi lebaran yang prediksi bakal melon-

jak, Fanfan mengaku Daihatsu sudah mempersiapkan stok yang cukup, sehingga ketika ada pemesanan kendaraan indennya tidak terlalu lama. “Selain menyediakan stok mobil, Daihatsu sendiri sudah menyiapkan aneka promo penjualan kendaraan, termasuk promo yang sekarang ini masih berlangsung yakni potongan harga yang cukup besar untuk semua varian,” ungkap dia. Sementara hari ini Sabtu (29/6) Daihatsu menggelar program terbaru

dengan melibatkan Club sepak bola ternama asal inggir Manchester City daam even yang bertajuk Xenia Famili Kick and Drive yang diselenggarakan secara marathon di 9 kota besar di Indonesia pada Juli 2013.Daihatsu menyeleggarakan even tersebut menyusul ditandatanganinya perjanjian kerjasama patnership antara PT Astra Daihatsu Motor dengan Manchaster City di Jakarta. Dalam acara ini Daihatsu memberikan kesempatan kepada keluarga yang

terdiri dari ayah, ibu dan anak untuk membuktikan kekompakannya mengikuti sebuah games yang dilaksanakan Daihatsu. Games tersebut berupa memasukkan bola ke dalam bagasi Xenia yang terbuka dengan cara menendang, waktu yang diberikan pun terbatas selama 2 menit, keluarga harus mampu memasukkan minimal 2 kali untuk mendapatkan satu kaos asli Manchaster City. (iam)

Dari Hal 1)...................................................................................................................................................................................................................................

mesin penyalurnya. Lazimnya nozzle digunakan oleh SPBU untuk menjual bahan bakar minyak, namun ternyata nozzle tersebut juga banyak digunakan oleh kalangan industri besar. Uji, marketing PT Baja Abadi Group dibincangi saat pameran mengatakan, nozzle tersebut di impor langsung daru luar negeri tepatnya dari Cina, Perancis dan Amerika Serikat. Kebanyakan nozzle tersebut digunakan perusahaan yang

bergerak dibidang migas dan minyak kelapa sawit untuk menyalurkan minyak agar teapt ukurannya. “Nozzle itu bukan saja digunakan untuk menjual BBM, namun diperlukan juga oleh perusahaan besar yang bergerak dibidang listrik, air dan minyak,” kata dia.“Namun jika kebanyakan nozzle yang digunakan Pertamina berwarna kunng dan biru, sementara nozzle untuk perusahaan industri berwarna putih dan hitam, hal inilah yang

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

membedakannya, sebab menggunakan nozzle tidak bisa sembarangan melainkan harus sesuai jika tidak tentu akan menyalahi aturan dan mendapatkan sanksi dari pemerintah,”tambahnya. Sebenarnya, kata Uji banyak negara yang memproduksi nozzle, namun nozzle yang dibuat oleh Amerika kualitasnya paling bagus sebab dari segi ketahanan dan keakuratan timbangan paling bagus, semntara produksi negara lain kebanyakn cepat rusah dan

warnanya cepat luntur. Selin menjual nozzle, perusahaan yang berpusat di Jakarta ini juga menjual perpaduannya yakni selang dan mesih penyalurnya. Untuk keduanya juga tidak bisa sembarangan membelinya, sebab bisa mempengaruhi ukuran dan ketahanannya. Di Jakarta, katanya selain perusahaan yangbergerak dibidang migas,banyak juga dipakai oleh perusahaan yang memproduksi air minum. Terutama air minum

isi ulang dan air minum dalam kemasan, sebab mesin dan nozzle ini bisa mengeluarkan volume kecil dibawah satu liter. “Namun penggunaan nozzle pada perusahaan air minum baru booming di Jakarta dan Jawa, sementara daerah lain jarang sekali yang menggunakannya. Padahal air yang dikeluarkan nozzle ini tejamin kualitasnya karena pada bagian mesin, selang dan nozzle tersedia penyaring kotoran dan kuman,” ujar dia. (iam)

klik...........www.radarpalembang.biz


6 SPORTBIZ

Erick Thohir Beli 40% Saham Inter?

MILAN,RS - Negosiasi antara Massimo Moratti dan Erick Thohir dilaporkan sudah hampir selesai dan kesepakatan akan segera tercapai. Erick kabarnya akan membeli 40 persen saham Inter Milan. Sebelumnya, Moratti menyatakan bahwa proses negosiasi antara dirinya dan Erick masih terus berjalan. Menurut presiden Inter itu, kedua belah pihak ingin menuntaskan pembicaraan yang sudah berlangsung selama berbulan-bulan. Dilaporkan, kesepakatan antara Moratti dan Erick akan segera tercapai. Kesepakatan itu memuat porsi saham Inter yang akan dibeli Erick dari Moratti.Laporan itu menyebutkan bahwa Erick akan membeli hingga 40 persen saham Inter. Dengan demikian, Moratti tetap menjadi pemegang saham mayoritas dan bisa mengendalikan klub. Selain itu, Erick akan berinvestasi dalam pembangunan stadion baru Inter. Dia juga akan memberikan suntikan dana untuk belanja pemain di bursa transfer. (mfi/rin)

RADAR PALEMBANG, EDISI HOLIDAY MINGGU KE-5/VI/2013

7 Spanyol vs Italia 6

Matador Jumpa Brazil di Final Spanyol akhirnya memenangi partai semifinal kontra Italia melalui adu penalti setelah bermain imbang 0-0 sampai babak perpanjangan waktu. Di babak final, Spanyol akan berhadapan dengan Brasil. FORTALEZA,RP - Bertanding di Estadio Castelao, Fortaleza, Jumat (28/6/2013), Jesus Navas memastikan kemenangan La Furia Roja 7-6 di babak tos-tosan setelah tembakan bek Gli Azzurri Leonardo Bonucci melenceng. Pertandingan itu sendiri berjalan seru dan menegangkan. Spanyol dan Italia saling jual beli serangan namun hingga waktu 120 menit tidak mampu menciptakan gol. Laga final antara Brasil kontra Spanyol akan digelar di Esta-

dio do Maracana pada Minggu (30/6) mendatang. Sementara Italia akan menghadapi Uruguay dalam perebutan tempat ketiga di hari yang sama. Spanyol langsung mengambil inisiatif serangan. Ancaman pertama lahir dari kaki Pedro Rodriguez di menit kedua lewat tendangan mendatar dari lur kotak penalti melebar tipis dari gawang Italia. Serangan balik cepat Italia. Memperoleh bola di dalam

Alberto Gilardino namun sepakannya masih melebar. Christian Maggio! Sundulannya hasil umpan matang Daniele de Rossi memaksa Casillas melakukan penyelamatan gemilang di menit ke-17. Italia terus menciptakan peluang. Diving header De Rossi dan tandukan Claudio Marchisio masih melenceng. Italia mendapatkan sebuah peluang emas di menit ke-36. Bola umpan Giaccherini diterima oleh Maggio yang berada dalam posisi bebas. Sayang sekali, sundulannya terhalang Casillas. Torres! Serangan balik Spanyol juga menciptakan peluang emas. Mendapat bola dari Xavi, Torres dengan sekali kontrol mengakhiri dengan sepakan kaki kiri ke tiang jauh. Masih melebar. Peluang lagi didapatkan Spanyol menjelang turun minum. Andres Iniesta mengirim umpan ke kotak penalti, Xavi yang ada di depan gawang tidak mampu menjangkaunya. Jesus Navas, yang mengganti-

kotak penalti, eksekusi Emanuele Giaccherini masih jauh dari memuaskan. Tekanan Italia lagi di menit kedelapan. Tendangan penjuru Andrea Pirlo tiba di kotak, disambut oleh sundulan Christian Maggio. Bola melambung tipis di atas mistar gawang Iker Casillas. Lagi-lagi serangan balik berbahaya dari Italia. Akselerasi Antonio Candreva diakhiri dengan umpan silang mendatar, diteruskan

kan David Silva langsung menebar ancaman. Menerima operan Torres, Navas dari sudut sempit melepaskan tendangan tapi bisa diselamatkan Gianluigi Buffon. Di menit ke-64, giliran Iniesta membuat peluang. Tembakan gelandang Barcelona itu masih jauh dari sasaran. Enam menit kemudian, operan Jordi Alba di sisi kiri diterima oleh Pedro. Akan tetapi, eksekusi akhirnya masih gagal. Pique! Lima menit sebelum waktu normal laga berakhir, Pique melewatkan peluang mencetak gol karena tendangannya dari tengan kotak melambung tinggi. Ramos gagal menyundul bola tendangan bebas Xavi di detikdetik terakhir. Sampai 2x45 menit skor masih 0-0 dan berlanjut ke perpanjangan waktu. Giaccherini! Tembakannya membentur tiang gawang Spanyol setelah meneruskan bola rebound. Spanyol merespons lewat sundulan Pique namun De Rossi

PBR vs Sriwijaya FC

Jelang MotoGP Belanda

dengan sigap menyapu bola di depan gawang. Peluang lain datang dari Alba yang menyambut umpan lambung Iniesta. Tendangan bebas dari posisi berbahaya diberikan kepada Spanyol setelah wasit menganggap ada pelanggaran terhadap Iniesta. Eksekusi Xavi masih melambung di atas gawang Buffon. Xavi! Tendangannya dari luar kotak ditepis Buffon sebelum membentur tiang, bola diterima Martinez untuk dioperkan kepada Mata yang ada di depan gawang tapi gagal dijangkau. Tidak ada gol yang tercipta sampai babak tambahan waktu. Pertandingan berlanjut ke adu penalti. Di adu tos-tosan, lima penendang masing-masing tim sukses melakukan tugasnya. Penendang keenam Italia Leonardo Bonucci gagal dan Navas yang tampil sebagai penendang terakhir Spanyol sukses melakukan tugasnya untuk memastikan lolos ke final. (rin/mfi)

KOMENTAR

Jari Tangan Marquez Patah Menekan Menit Awal ASSEN,RP - Sirkuit Assen kembali meminta korban. Kecelakaan yang dialami Marc Marquez pada sesi latihan bebas ketiga membuat jari tangan dan jempol kakinya patah. Marquez mengalami kecelakaan saat tampil di free practice ketiga MotoGP Belanda, Jumat (28/6) siang waktu setempat. Dia jatuh tak jauh dari lokasi kecelakaan yang menimpa Jorge Lorenzo, sehari sebelumnya. Marquez malah sempat tertabrak motornya sendiri

saat mendarat di aspal, untuk kemudian berguling-guling di gravel. Pebalap Honda itu menolak bantuan tim medis yang datang padanya dan memilih berjalan meski terlihat terhunyung. Dia kemudian

menjalani serangkaian pemeriksaan sekembalinya ke paddock, termasuk pemeriksaan Sinar X. Dari pemeriksaan itulah diketahui kalau jari kelingking kanan rider asal Spanyol itu mengalami patah kecil. Cedera yang sama ditemui pada jempol kaki kirinya. Selain itu, bahu dan pinggul Marquez juga disebutkan mengalami memar. Demikian diberitakan Autosport. Disebutkan kalau cedera tersebut tak akan membuat Marquez harus dioperasi dan tak mengancam keikutsertaannya di MotoGP Belanda.(din/ roz)

PALEMBANG, RP - Duel panas antara Sriwijaya FC menghadapi Pelita Bandung Raya yang berlangsung di Stadion Jarak Harupat, Sabtu (29/6) pukul 19:00 Wib dipastikan dimenit awal pertandingan akan langsung saling menekan pasalnya kedua tim berambisi untuk meraih poin. SFC yang melakoni laga ke 26 saat ini berada di Runner Up dengan koleksi poin 51 sedangkan di kubu PBR di laga ke 27 berada di peringkat 15 dengan jumlah poin 25. Meski laga ini terbilang berat bagi PBR menghadapi tim papas atas akan tetapi PBR diuntungkan bermain di hadapan para supporternya serta tidak bermain Erick Weeks memperkuat SFC. Sriwijaya FC, Meski harus melakoni laga tandang ini tanpa Erick Weeks, namun Pelatih Kas Hartadi telah menyiapkan strategi khusus untuk menahan gempuran pemain PBR. Pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi mengatakan penampilan anak asuhnya menghadapi Arema beberapa waktu lalu membuktikan jika SFC belum menyerah mengejar juara musim ini, meski berat mengejar puncak klasemen Persipura, akan tetapi 9 laga yang tersisa akan dimanfaatkan

semaksimal mungkin untuk mengejar Persipura. “Setiap laga yang kita hadapi semuanya berat, namun laga terakhir menghadapi Arema membuktikan jika pemain kita mau berkerja keras,”kata Kas. Menurut Kas, PBR bukanlah seperti putaran pertama, meski berada di zona Play Off, anak asuh Darko Janackovi mengalami perubahan di putaran kedua masuknya Sekou Camara Marwan Sayedh di lini depan PBR membuat gaya permainan PBR semakin agresif belum lagi penampilan apik Gaston Castano yang berambisi keluar dari zona degradasi semakin termotivasi untuk mengalahkan SFC di hadapan pendukungnya. Meski Demikian, Kas Hartadi mengakui jika motivasi PBR untuk meraih poin penuh sangat tinggi menghadapi Sriwijaya FC. “Semua tim berambisi untuk mengalahkan kita, tak kecuali PBR tentunya tak mau malu dihadapan pendukung sendiri,” ujar Kas. Meski ambisi PBR sangat tinggi, Kas telah menyiapkan strategi untuk menahan gempuran PBR, disamping mengandalkan duet Lee Wong Dong serta Abdul Rahman juga telah mengintruksikan Dju-

Manajer SFC Robert Heri

friyanto untuk mematikan aliran bola ke depan. Di lini depan, meski kehilangan Erick Weeks, Kas hartadi tetap mengandalkan Foday untuk memberikan umpan manis ke Tahta dan Dzumafo. Menurut Kas, Meski Dzumafo terbilang kontribusi golnya sedikit namun pergerakan Dzumafo mampu membubarkan konsentrasi pemain belakang musuh sehingga nantinya akan menjadi peluang untuk tahta dan foday menjebol gawang PBR. Kas menjelaskan dipilihnya strategis menyerang di laga nanti karena ia ingin memberikan tekanan terhadap tuan rumah, strategi ini dianggap cukup baik untuk membongkar barisan pertahanan lawan. “Saya rasa cara ini cukup baik untuk membongkar pertahanan lawan, kita juga ingin mencetak angka terlebih dahulu untuk itu kita bermain menyerang,” tegasnya.(ben)

Momentum Kebangkitan Saat ini momentum kebangkitan SFC untuk memperkecil selisih poin dengan Persipura skor 1:2 kemenangan SFC.

Harun Wakil Matrisia Komda Sumsel

Skor Akhir 2-0 SFC saat menghadapi Arema berjuang keras meraih kemenangan, menghadapi PBR,meski tanpa Erick Weeks masih ada pemain lainnya. Skor akhir 0:2.

KLASEMEN SEMENTARA ISL 1. Persipura Jayapura 2. Sriwijaya FC 3. Persib Bandung 4. Arema Indonesia 5. PS Barito Putera 6. Mitra Kukar 7. Persisam Putra 8. Persiram 9. Gresik United 10. Persela Lamongan 11. Persija 12. Persiba Balikpapan 13. Persepam MU 14. Persita 15. Pelita Bandung 16. Persiwa 17. Persidafon 18. PSPS Pekanbaru

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

27 25 25 25 26 25 26 25 26 25 25 26 26 25 27 27 25 26

19 16 15 14 14 13 11 8 9 7 7 7 6 6 5 7 5 4

7 3 5 5 4 4 8 10 5 8 7 7 8 8 10 3 5 5

1 6 6 6 7 8 7 7 12 10 11 11 11 11 11 16 16 17

61:16 45:37 58:32 48:20 45:32 40:35 42:34 33:27 29:38 41:35 28:34 29:34 28:41 27:38 32:43 27:47 26:45 21:70

64 51 50 50 46 46 40 35 31 29 29 29 28 26 25 24 20 17

klik...........www.radarpalembang.biz


7

RADAR PALEMBANG, EDISI HOLIDAY MINGGU KE-5/VI/2013

Keunikan Tradisi Man Yue

Tradisi Unik di Bagan Siapi-api

DIKALANGAN ETNIS TIONGHOA MEMILIKI TRADISI ATAU CARA YANG UNIK DALAM MENGUCAPKAN RASA SYUKUR ATAS KELAHIRAN BAYI. MAN YUE DIDALAM TRADISI ETNIS TIONGHOA MERUPAKAN PERWUJUDAN RASA SYUKUR AKAN KELAHIRAN BAYI YANG TELAH BERUMUR SATU BULAN YANG IDENTIK DENGAN TELUR DAN KUE BERWARNA MERAH. PALEMBANG, RP - Menurut Rusmiati Zen, pengusaha keturunan Tionghoa, jarak dan kesibukan dari etnis Tionghoa dalam menjalani kehidupan sehari-hari membuat mereka terkadang tidak mengetahui jika sanak keluarganya yang jauh dari tempat tinggalnya telah melahirkan anak. Oleh karena itu dalam tradisi Man Yue Orangtua si bayi akan mengabarkan kelahiran anak tercinta kepada sanak keluarga dan tetangga dekat bagi relasi yang tidak sempat datang akan diberikan telur dan kue berwarna merah. “Telur merah dan kue ini sengaja dibuat pada saat menggelar prosesi Man Yue. Telur yang dimaksud adalah telur rebus yang diberi pewarna merah Sedangkan kuenya adalah kue mangkok atau kue sejenis,” ucapnya beberapa waktu lalu. Dalam tradisi Man Yue ini, memiliki keunikan sendiri karena orang yang diberikan telur merah dan kue bisa menebak jenis kelamin anak si pengundang. Jika si bayi berjenis kelamin laki-laki maka telur merah akan diberikan dalam jumlah genap sedangkan bentuk kuenya akan lebih tebal untuk anak perempuan maka jumlah telur akan berjumlah ganjil dan

bentuk kuenya tipis. “Ketahuannya jumlah telur merah dan bentuk kue yang diberikan. Apabila bentuk kue tebal dan telur merah yang diberikan jumlahnya genap,

maka bisa dipastikan anak si pengundang adalah laki-laki. Demikian pula sebaliknya, apabila kue berbentuk tipis dan telur merah yang diberikan ganjil, maka anak sang pengundang adalah

perempuan,” urainya. Sambungnya, oleh karena itu pada saat memberikan telur merah dan kue, tak heran orang tua si bayi akan langsung mendapatkan ucapan secara spontan dari penerima kue tersebut. “Biasanya si penerima kue langsung mengucapkan selama atas kelahiran anak dari pemberian kue dan telur merah karena telah mengetahui jenis kelamin bayi tersebut,” sambungnya. Lanjutnya, di sisi lain setelah mendapatkan telur merah dan kue, orang yang mendapatkan Man Yue biasanya juga menyerahkan tanda mata buat si bayi namun umumnya setelah beberapa hari menerima Man Yue tersebut namun ada juga mereka memberikan tanda mata tersebut dihari yang sama sebagai ungkapan selamat dan terima kepada orang tua si bayi. Biasanya mereka memberikan mainan, pakaian atau perlengkapan bayi lainnya. ”Biasaya penerima kue tersebut FOTO: NET akan memberikan tanda mata kepada orang tua bayi seperti mainan, pakaian, atau perlengkapan bayi lainnya. Ini sebagai ungkapan selamat dan terimakasih kepada orang tua si bayi,” tandasnya. (ben)

SIMBOL PENGHORMATAN PALEMBANG, RP - Masyarakat Tionghoa memiliki banyak tradisi khas yang mengandung makna, salah satunya adalah tradisi tuang teh atau phang teh. Namun sayang tradisi yang sebagai simbol penghormatan ini sudah sangat jarang dilakukan. Kini, tradisi phang teh hanya dapat ditemui pada pesta pernikahan dan hanya sebagian orang tua saja yang masih melakukan tradisi ini. Padahal di Indonesia dulu, jamuan teh hampir dilakukan oleh sebagian masyarakat Tionghoa di semua acara. “Jika ada tamu yang bertandang ke rumah, orang Tionghoa biasanya akan menyuguhi tamu tersebut degan teh (chinese tea). Ini sebagai simbol penghormatan, dan sang tamu akan merasa lebih dihargai,”kata Fauzi Thamrin, Penasehat PSMTI Sumsel, kemarin. Teh adalah minuman paling banyak terdapat setelah arak. Di Tiongkok atau di Jepang, tradisi jamuan teh ini masih sangat kental, tapi di Indonesia sudah bergeser. Sekarang zaman sudah serba praktis, air mineral atau minuman kemasanlah yang justru banyak disuguhkan. Padahal dalam kepercayaan masyarakat Tionghoa, menyuguhi tamu dengan air teh itu dinilai kurang sopan. Kini, tradisi phang teh hanya bisa ditemui pada saat gelaran pernikahan masyarakat Tionghoa. Sebagian pengantin yang melangsungkan pernikahan masih melaksanakan jamuan teh kepada orang yang dituakan. “Jamuan phang teh ini dilakukan kepada orang yang dituakan (dihormati) seperti orang tua, kakek, nenek, kerabat dan lain sebagainya oleh pengantin laki-laki dan perempuan. Ini wajib dilaksanakan. Mereka menuangkan teh satu persatu

ke dalam gelas sebagai simbol penghargaan dan penghormatan,” ujarnya. Sekarang yang dikenal masyarakat Indonesia justru yam cha atau jamuan minum teh. Sebenarnya pengertiannya hampir sama namun pelaksanaannya yang berbeda. Biasanya jamuan Yam Cha dilakukan di restoran-restoran, bukan dirumah. Masyarakat Tionghoa biasanya berkumpul atau bersilaturahmi dengan keluarga atau kolega sambil minum teh di restoran terutama pada akhir pekan. Poci ditaruh di atas mangkuk yang lebih besar, lalu dituangi air mendidih hingga luber. Air yang luber akan tertampung di mangkuk besar itu. Kemudian poci ditutup sekitar dua menit Teh merupakan salah satu minuman populer di antara berbagai jenis minuman lainnya. Dari sisi kesehatan, teh berperan sebagai social fuel yang dapat meningkatkan suasana hati (mood booster), menghilangkan stress dan beraroma terapi. Agar teh berkhasiat, daun teh yang digunakan adalah daun teh bermutu dan yang meraciknya juga harus memiliki keahlian khusus. Dalam tradisi minum teh di China, ada dua wadah yang digunakan. Sebuah gelas dan sebuah mangkuk. Gelas berfungsi untuk menghirup aroma teh, sedangkan mangkuk berfungsi untuk meminum air teh. Orang China membuat teh secara bersamasama. Daun teh dimasukkan hingga menutupi lingkaran dasar poci. Poci terbuat dari tanah liat merah yang berpori rapat sehingga ketika dituangi air, lambat laun poci akan menjadi kering kembali.

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

FOTO: NET

Poci ditaruh di atas mangkuk yang lebih besar, lalu dituangi air mendidih hingga luber. Air yang luber akan tertampung di mangkuk besar itu. Kemudian poci ditutup sekitar dua menit. Air teh dituang ke dalam gelas lalu dipindahkan ke mangkuk. Seusai memindahkan air teh, tamu menghirup aroma teh dari gelas sebagai tanda penghormatan pada tuan rumah yang telah menyajikan teh. Setelah itu, barulah teh bisa diminum. Proses ini dilakukan berulang-ulang dengan jenis teh yang berbeda-beda. Minuman teh sudah ada sejak ratusan tahun lalu. Konon ceritanya ada seorang kaisar China yang tanpa sadar minumannya dijatuhi daun yang beraroma wangi. Kala itu belum ada yang tahu jika daun yang beraroma wangi itu adalah daun teh yang nikmat dan baik untuk kesehatan. Terlepas benar-atau tidaknya cerita itu, kita patut bersyukur kepada Tuhan karena telah menganugerahi kita dengan teh. (sep)

FOTO: NET

Rutin Bakar Perahu Tongkang

R

ITUAL bakar tongkang adalah ritual tahunan etnis Tionghoa di Bagan Siapi-api, Riau.. Ritual ini untuk mengenang para leluhur yang menemukan Kota Bagan Siapi-api dan wujud syukur terhadap Dewa Kie Ong Ya dan Dewa Tai Su Ong. Jangan lewatkan acara ini! Ritual ini bermula ketika pada tahun 1826, ada sekitar 18 orang Tionghoa merantau dari Provinsi Fu-Jian, China. Mereka berlayar menggunakan 3 kapal kayu yang disebut tongkang. Di tengah perjalanan, dua tongkang tenggelam. Tongkang yang selamat akhirnya sampai di suatu tempat yang saat itu masih berupa hutan. Mereka melihat cahaya api yang berkerlap-kerlip sebagai tanda adanya daratan. Cahaya api itu ternyata berasal dari kunangkunang (Si Api-api) yang bertebaran di antara hutan bakau yang tumbuh subur di tepi pantai. Di daerah yang tidak bertuan ini, mereka akhirnya mendarat dan membangun tempat pemukiman baru yang kemudian dikenal dengan nama Bagan Siapi-api. Adapun kata bagan sendiri mengandung makna sebagai tempat, daerah, atau alat penangkap ikan. Di dalam tongkang yang selamat itu terdapat patung dewa laut Ki Ong Ya dan Tai Su Ong. Ritual ini diadakan pada tanggal 16 bulan kelima lunar setiap tahunnya atau dalam bahasa Hokkien disebut dengan Go Cap Lak. Go berarti bulan kelima dan Cap Lak berarti tanggal enam belas. Kota yang berada di barat daya Riau ini pernah mengalami masa jaya sebagai penghasil ikan terbesar kedua di dunia setelah Norwegia sehingga dijuluki sebagai kota ikan. Namun, kejayaan perikanan di Bagan Siapi-api lambat laun meredup. Oleh sebab itu, satu abad setelah mendaratnya mereka di Bagan Siapi-api, warga Tionghoa di Kabupaten Rokan Hilir menggelar ritual bakar tongkang untuk menghormati dua dewa itu yang jadi perlambang keselamatan dalam mengembara. Dewa Ki Ong Ya dan Tai Su Ong juga dipercaya sebagai dewa yang melambangkan dua sisi kehidupan, sisi baik-sisi buruk, suka-duka, serta rezeki-bencana. Berdasarkan kebiasaan, masyarakat Tionghoa akan membuat replika tongkang berukuran 8x2 meter. Sebelum dibakar, tongkang tersebut diarak terlebih dahulu keliling Bagan Siapiapi. Warga Bagan Siapi-api menyambut perayaan ini dengan memasang lampion

dan lukisan Dewa di rumah masing-masing. Setelah diarak, replika tongkang dibawa ke Klenteng Ing Hok King, sebuah tempat ibadah tertua umat Kong Hu Chu yang terdapat di tengah kota. Perlu Anda diketahui bahwa kelenteng ini dianggap paling sakral karena merupakan satu-satunya bangunan yang selamat dan tetap utuh saat terjadi kerusuhan massal pada 1998 silam. Mereka memanjatkan doa-doa kepada Dewa, agar kegiatan Bakar Tongkang diberkahi, selalu diberi keselamatan dan dilancarkan segala urusan. Para warga Tionghoa secara keseluruhan mengikuti prosesi saat tongkang tersebut diarak ke tanah lapang sebelum dibakar. Iring-iringan juga diwarnai aksi para Tan Ki, yang memiliki kekuatan dengan memukul-mukul tubuh menggunakan parang dan batu yang diselimuti paku. Digelar juga panggung hiburan yang mendatangkan penyanyi-penyanyi dari Taiwan, Malaysia dan Singapura yang membawakan lagu berbahasa Hokkian. Keesokan harinya, barulah kapal diarak warga dalam sebuah pawai dan dibakar. Di sekeliling kapal, ditumpuk ribuan kertas kuning berisi doa yang ditulis para warga. Puncak prosesi ritual Bakar Tongkang adalah menyaksikan jatuhnya tiang layar replika kapal tongkang. Berdasarkan kepercayaan warga Tionghoa Bagan Siapi-api, kedua tiang yang disakralkan itu jika jatuh menghadap laut diartikan sebagai tongkat ikan. Warga Tionghoa percaya peruntungan di tahun tersebut akan banyak berasal dari laut. Tetapi jika jatuhnya ke darat maka peruntungan banyak berasal dari darat. Secara spiritual, acara ini mengandung makna ucapan rasa syukur atas suksesnya para leluhur yang membawa keluarga mereka menetap di daerah perantauan. Tak heran jika orang Tionghoa yang menetap di luar negeri pasti langsung merasa terpanggil untuk pulang kampung demi merayakan tradisi tahunan ini. Sebab ada kepercayaan bila tidak ikut ambil bagian dalam acara ini, maka akan ada malapetaka yang terjadi. Ritual tahunan ini telah menjadi agenda wisata bagi pemerintah Kabupaten Rokan Hilir sebagai bagian dari program Visit Indonesia karena mampu menyedot wisatawan baik dari dalam negeri maupun mancanegara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, Taiwan hingga China. Untuk perayaan Bakar Tongkang tahun 2013 ini berlangsung dari tanggal 22 - 26 Juni 2013. (dtc)

klik...........www.radarpalembang.biz


8 PALEMBANG RAYA

RADAR PALEMBANG, EDISI HOLIDAY MINGGU KE-5/VI/2013

Ramadan Fair Dimulai

Keberangkatan CJH Berdasarkan Porsi PALEMBANG, RP – Kepastian jemaah yang akan berangkat haji akhirnya terungkap, Saefudin Latief selaku Kasubag Humas dan KUB Kanwil Kemenag Sumsel memastikan, kriteria keberangkatan jemaah haji 2013 ditentukan berdasarkan urutan nomor porsi dari kecil sampai kuota penyesuaian terpenuhi. Penetuan tersebut berdasarkan Surat Nomor Dj.VII.II/ HJ.00/224/2013 perihal perubahan kriteria keberangkan jemaah 1434 H yang dikeluarFOTO: DOK kan oleh Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Saefudin Latief Agama (Kemenag). “Kriteria yang akan digunakan adalah calon jemaah yang telah melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) dan diambil berdasarkan urutan nomor porsi dari kecil sampai kuota penyesuaian terpenuhi, dengan dikeluarkannya keputusan tersebut, maka keputusan yang lama yakni kriteria penentuan keberangkatan jemaah berdasarkan usia dan kemampuan fisik tidak akan digunakan lagi.” ujar Saefudin saat dihubungi. Seperti diketahui, kuota dasar untuk Provinsi Sumsel yakni 6.300. Dengan adanya pemotongan 20 persen, maka jemaah yang akan berangkat sebanyak 5.040. Sedangkan 1.260 lainnya dialihkan pada keberangkatan tahun dapan. “Berarti jemaah yang berangkat yakni dari nomor porsi 1 hingga 5.040,” katanya. Saefudin mengungkapkan, kepastian berangkat ini didapat setelah adanya pertemuan antara Menteri Agama dengan Pemerintah Arab Saudi beberapa waktu yang lalu. “Renovasi Masjidil Haram masih dalam proses pembangunan tahap pertama. Namun, Pemerintah Arab Saudi akan menyediakan tempat tawaf dua lantai. Sehingga untuk jamaah lansia dan cacat dapat melangsungkan ibadah haji,” jelasnya. Khusus untuk daftar nama-nama calon jamaah yang keberangkatannya akan ditunda dan dialihkan ke tahun depan,saefudin menuturkan jika daftar tersebut tidak akan lama lagi diumumkan. “Daftar nama jamaah yang ditunda akan segera dirilis langsung oleh Kemenag,” ungkapnya. Disinggung mengenai daftar tunggu calon jamaah haji, dia mengatakan, hingga saat ini daftar tunggu CJH Sumsel telah mencapai sekitar 70.000 jemaah atau hingga 2024 mendatang. “Adanya pemotongan kuota haji ini sangat berpengaruh dengan daftar antrian keberangkatan jemaah,” tandasnya. (alk)

160 Hari Masjid DPRD Rampung PALEMBANG, RP - Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin bersama pimpinan dan anggota DPRD Sumsel melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al-Rai’yyah di areal gedung DPRD Sumsel, Jumat (28/6). Menurut ketua DPRD Sumsel, Wasista Bambang Oetoyo, pembangunan masjid itu dilakukan, karena memang di kawasan gedung DPRD Sumsel merupakan kawasan perkantoran, rumah sakit dan hotel, tetapi belum ada tempat ibadah. “Pembangunan masjid ini FOTO: DOK sudah dianggarkan dalam APBD Wasista Bambang Oetoyo Sumsel 2013, sebesar total Rp4,2 miliar sedangkan yang akan mengerjakan pembagunan masjid ini adalah kontraktor PT Tanjung Lapan,” katanya. Menurut politisi Golkar ini, sudah sewajarnya DPRD Sumsel mempunyai masjid untuk anggota dewan, sekretariat dewan dan masyarakat sekitar dalam melaksanakan shalat. “Bangunan masjid ini harus bagus dan luasnya 25x20 meter dengan dua lantai, dengan kapasitas bisa menampung sekitar 800 jamaah,” jelasnya. Sementara itu, Gubenur Sumsel Alex Noerdin, berharap dengan pembangunan masjid dilingkungan DPRD Sumsel ini, bisa menjadikannya masjid eksklusif dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar. ”Mudah-mudahan bukan untuk dewan saja, tapi masyarakat dan pedagang disekitar sini bisa memanfaatkannya dengan fasilitas ruangan yang memiliki AC sehingga nyaman dan bersih untuk melakukan ibadah,” tandasnya. Dilanjutkan Alex, nantinya bisa dimanfaatkan anggota Dewan untuk lebih rajin beribadah, karena selama ini DPRD hanya memiliki mushollah. ”Mudaha-mudahan pak Najib Macan, Edwar Jaya, dan lainnya menjadi rajin untuk beribadah,” jelasnya. Alex berharap pembagunan masjid dapat berjalan dengan baik dan akan selesai sesuai target waktu yang telah ditentukan. (zar)

Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

Dalam rangka memeriahkan bulan Ramadan Harian Bisnis Radar Palembang mulai hari ini (29 Juni- 3 Agustus) akan menggelar Ramadan Fair di halaman Kantor Harian Bisnis Radar Palembang yang terletak di Jalan Basuki Rahmat No 12 BC Palembang.

ZIARAH KUBRO: Ribuan masyarakat kota palembang setiap menjelang Ramadan menggelar Haul-Ziarah Kubro Ulama dan Auliya. Tahun ini, ribuan umat muslim kegiatan yang serupa.

FOTO: SALAMUN

HAUL ZIARAH KUBRO

Diikuti Ulama Mancanegara PALEMBANG, RP - Setiap menjelang Ramadan masyarakat Palembang menggelar Haul-Ziarah Kubro Ulama dan Auliya. Tahun ini, ribuan umat muslim kembali menggelar rangkaian kegiatan yang serupa. Menariknya, ziarah Kubro ini juga dihadiri oleh ulama dari mancanegara seperti Malaysia, Mekkah dan Madinah, Yaman, Singapura, dan Brunei Darussalam. Ziarah ini diawali dengan mengunjungi komplek pemakaman Al-Habib Ahmad bin Syeikh Shahab di Gubah Duku Jalan Dr M Isa. Acara dimulai sekitar pukul 06.30 WIB dengan menganbil start di Masjid Darul Muttaqien Pasar Kuto. Kemudian, dengan iring-iringan mobil, motor, ribuan jemaah lengkap dengan gamis berjalan kaki diiringi tetabuhan hajir marawis dan qasidah serta umbul-umbul bertuliskan kalimat tauhid dan asmaul husna, menuju Komplek Pemakaman di Gubah Duku. Jumlah jemaah yang mencapai ribuan, membuat sejumlah arus jalan di Simpang Empat Lampu Merah dialihkan sementara. Bahkan masyarakat yang kebetulan melintas dipinggir jalan pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan untuk mengabadikan momen langka tersebut. “Semua ini kita lakukan semata untuk dakwah dan ibadah. Peringatan haul atau mengenang leluhur ini adalah wujud terima

kasih kita terhadap mereka yang sudah lebih dulu berjuang untuk kemajuan Islam,” ujar Ketua Umum Haul dan Ziarah Kubro Ulama dan Auliya Palembang Darussalam, Ustadz M Syukri bin Ali Shahab. Tradisi tahunan ini, sambung Syukri, selalu menarik perhatian habib dan ulama di seluruh dunia tak terkecuali sesepuh Habaib Kota Palembang. Tahun ini ada yang datang dari Malaysia, dan para ulama dari luar negeri, seperti Mekkah dan Madinah, Yaman, Singapura, dan Brunei Darussalam.“Tradisi ini berpotensi menjadi asset wisata rohani. Karena sangat unik dan hanya ada di Palembang. Kegiatan ini juga selalu ditunggu-tunggu oleh para peziarah dari dalam dna luar,” tuturnya. Setelah berjalan kaki sekitar 500 meter dari Masjid Muttaqien, rombongan peziarah ini sempat singgah ke Makam Al-Habib Agil Bin Muhammad Bin Yahya. Kemudian rombongan meneruskan perjalanan ke Komplek Pemakaman Gubah Duku. Di tempat yang sama, Sekretaris Jenderal DPD FPI Sumsel, Ustad Habib Mahdi menuturkan, tradisi ini sangat baik dilanjutkan pada semua generasi. Tujuan agar para pemuda dapat benar-benar mengetahui generasi luhur yang dapat dijadikan contoh dan panutan. (ati/ ika/jpnn)

PALEMBANG, RP - Menurut Pimpinan Perusahaan Jhon Kennedy didampingi ketua panitia Mayasari, kegiatan Ramadan Fair ini berisi berbagai kegiatan mulai dari pameran elektronik baru dan murah, pameran furniture, provider, makanan dan minuman. “Untuk bazar atau pameran barang-barang elektronik seperti tv, kulkas dan lainnyo, telah kita gelar sejak 18 Juni yang lalu kerja bareng dengan Toko Jayaraya Elektronik,” katanya. Kegiatan lainnya pasar sembako murah, lomba busana muslim, doa-doa pendek dan lomba mewarnai dengan target 500 peserta. “Tujuan kegiatan sembako murah ini tidak lain adalah untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat jelang puasa dan naiknya harga barang pasca kenaikan BBM. Jadi ini sebagai bentuk kepedulian radar palembang kepada masyarakat ditengah beban hidup yang kian meningkat,” ujarnya. Ditambahkannya, untuk bazaar aneka barang elektronik yang ditawarkan beragam seperti kulkas, TV, mesin cuci, magic com dan kipas angin. “Mengenai pembayaran bisa dilakukan dengan cash ataupun kredit. Untuk kredit Kami sudah melakukan kerjasama dengan Adira, Spektra dan Kredit plus yang sudah tentu sesuai harga pasar dan cicilan yang terjangkau Nah, bagi yang mau beli aneka produk elektronik ayo buruan,” terangnya. Sementara itu, Owner Jayaraya Elektronik Hermanto Wijaya

“Tujuan kegiatan sembako murah ini tidak lain adalah untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat jelang puasa dan naiknya harga barang pasca kenaikan BBM.

Jhon Kennedy

FOTO: DOK

didampingi Frangky Koordinator lapangan mengatakan, digelarnya pameran ini selain untuk menyambut bulan Suci Ramadan juga untuk memperkenalkan produk terbaru barang-barang elektronik. “Mengenai mengapa kita memilih kantor Harian Bisnis Radar Palembang sebagai tempat bazar, pertama letaknya strategis. Kedua memang Harian Bisnis Radar Palembang sudah lama telah menjalin hubungan kerjasama dengan toko Jayaraya Elektronik,” katanya. Hermanto juga berharap, dengan adanya bazar ini masyarakat Palembang bisa dengan mudah mendapatkan aneka produk elektronik bermutu tanpa harus jauh-jauh kepasar. “Soal harga tentunya sama dengan harga pasar,” pungkasnya. (sep)

23 Siswa Lulus Akpol

Pancaroba, Tunda Tabur Benih Ikan PALEMBANG, RP - Guna mengantisipasi pancaroba yang dikhawatirkan dapat menyebabkan dampak yang buruk terhadap ikan, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumsel mengimbau agar masyarakat menunda penaburan benih di kolam ternak. “Saat ini cuaca yang sedang terjadi dalam kondisi ekstrim.

Sehingga membuat Ph atau derajat keasaman dalam air berubah, jadi jangan coba-coba menabur benih ikan,” ujar Sri Dewi Titisari selaku kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumsel saat diwawancara usai Paripurna Jumat (28/6). Meskipun begitu, pihaknya tetap meyakini bahwa target produksi ikan sebesar 450 ribu

ton dapat tercapai, “Kita yakin target dapat terlampaui, karena para peternak sudah mengetahui kondisi seperti ini. Untuk tahun lalu saja produksi ikan kita melebih target yakni sebanyak 120 persen,” katanya. Adapun benih ikan yang paling banyak dibagikan kepada peternak adalah jenis ikan patin. Hal ini dikarenakan, dari 100 persen produksi ikan patin nasional, 52 persennya berada di Sumsel. Dimana, terdapat enam kabupaten/kota yang menjadi sentra budidaya ikan patin yakni di Kota Palembang, Kabupaten Ogan Ilir, Bantyuasin, OKI, OKU Timur, dan OKU Selatan. “Untuk sentra produksi ikan nila yakni Kabupaten Musi Rawas,” terang Sri. (alk)

FOTO: CANDRA

RAPAT: Polda Sumatra Selatan menggelar rapat untuk mengumumkan hasil seleksi akademi kepolisian.

PALEMBANG, RP – Kepolisian Daerah Sumatra Selatan mengumumkan hasil lulus seleksi akademi kepolisian melalui rapat umum bersama dengan wali calon Akpol hasilnya dari 38 orang yang mengikuti sidang, 23 dinyatakan lulus. Selanjutnya mereka yang lulus akan mengikuti seleksi tingkat nasional di Jakarta. Kapolda Sumsel Irjenpol Saud Usman Nasution dalam arahannya ketika memimpin sidang tersebut mengatakan proses selesi Akpol terbuka dan selalu transfaran, ini dilakukan untuk membuat polri semakin profesional ketika mengemban tugasnya dalam melayani dan berinteraksi

dengan masyarakat. “Pada sidang kali ini, ada 38 orang yang mengikuti sidang terbuka pantohir taruna taruni akpol, dari kesemuanya hanya 23 orang yang akan berangkat ke Semarang, sebab memang kuota dari Mabes Polri sebanyak itu,” ujarnya. Dikatakannya, meraka yang dikirim berdasarkan ranking, jadi, untuk taruna, yang ranking 1 hingga 19 sementara yang taruni dari yang ranking 1 hingga 4. “Kepada yang tidak lulus, jangan frustasi dan berputus asa, sebab kegagalan adalah sukses tertunda, masih ada kesempatan untuk berkarya bagi negeri tercinta ini,” kata dia memberikan semangat bagi yang belum lulus. Nah, untuk kalian yang lulus, sambung jenderal bintang dua tersebut, jangan pernah sombong dan membanggakan diri, sebab ini barulah awal, masih ada banyak tes seleksi ditingkat pusat, tentunya dengan tingkat kesulitan yang lebih sulit lagi, “Terimakasih kami ucapkan kepada para pengawas ekternal, jangan ragu kepada semua calon taruna taruni, semua tahapan proses berdasarkan hasil seleksi yang telah dilalui masing masing, kemudian pula, tak ada proses seleksi yang dipungut biaya, bahkan hingga keberangkatan yang lulus juga tidak ada pungutan biaya, saya pastikan itu, jika ada pungutan biaya, biar kapolda yang bayar,” pungkasnya. (can)

klik...........www.radarpalembang.biz


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.