Rp#2 02122013

Page 1

SEMANGAT ASPIRASI RAKYAT

Rakyat Sumsel radar_palembang@yahoo.com

RADAR PALEMBANG

@radar_palembang

ONLINE Telp : (0711) 361 638 FAX : (0711) 362 452

SENIN 2 DESEMBER 2013

HARGA Rp 4.000

SN Prana Putra Sohe: Korpri

Wajib Jaga Stabilitas Politik LUBUKLINGGAU, RS Dihadapan ribuan anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengatakan, setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tergabung dalam Korpri memiliki tugas serta tanggungjawab untuk menjaga stabilitas politik dilingkungan kerja atau ruang lingkung sosial. Jangan sampai kehadiran PNS

tersebut malah membuat gaduh dan kebingungan ditengah-tengah masyarakat. “Saya sangat sepakat dengan tema peringatan Korpri ke-42 yang berbunyi, profesionalisme dan netralitas Korpri menentukan keberhasilan pelaksanaan birokrasi untuk menjaga stabilitas politik dan pertumbuhan ekonomi guna meningkatkan

Sumsel H SN Prana Putra Sohe

❏ Ke halaman VII

Lelang Jabatan Mukti Sulaiman

negara “Nanti aparatur sipil eten. Nah berkomp itu diisi oleh orang bisa dari PNS, bisa itu yang berkompeten juga dari daerah dari profesional, bisa lelang seperti lain. Prosesnya mirip ukan yang sudah dilak oleh jokowi,“

APA yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Jokowi dengan melakukan lelang jabatan ternyata akan dicontoh oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel). Pemprov Sumsel berencana memberikan kesempatan luas kepada tenaga profesional ataupun PNS yang berasal dari daerah lain untuk menduduki posisi penting. PALEMBANG, RS - Hal ini diungkapkan langsung oleh Mukti Sulaiman selaku Plt Sekda Sumsel. “Nanti aparatur sipil negara itu diisi oleh orang berkompeten. Nah yang berkompeten itu bisa dari PNS, bisa dari profesional, bisa juga dari daerah lain. Prosesnya mirip lelang seperti yang sudah dilakukan oleh jokowi,“ ujar Mukti Sulaiman ❏ Ke halaman VII

Jokowi ke Palembang

PDIP Nihil Agenda Partai DEWAN Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumsel tidak mengetahui jika gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) akan berkunjung Ke Palembang, jika ❏ Ke halaman VII

TETAP UNGGUL: Di konvensi Partai Demokrat, nama Dahlan masih berada di atas, meski nama beken lain masuk dalam bursa.

Bukan Hasil Kecelakaan Politik INDIKATOR Politik Indonesia melakukan survei ‘Kualitas Personal dan Elektabilitas Capres di Mata Pemilih’. Survei ini juga menyebut Jokowi mengungguli para capres senior lainnya. ❏ Ke halaman VII

Proses Konvensi PD

Dahlan Tetap Unggul JAKARTA, RS - Indikator Politik Indonesia melakukan survei untuk memetakan kualitas Capres yang dinanti oleh masyarakat pada pemilu 2014. Di konvensi Partai Demokrat, nama Dahlan masih berada di atas. “Terkait Demokrat, yang baru 2 kali ikut pemilu, kami menyadari, demokratisasi dan rekrutmen untuk calon pemimpin itu penting. Salah satu cara yang dilakukan Demokrat adalah rekrutmen melalui konvensi capres yang sangat demokratis sejak dilakukan secara transparan dan masih berlangsung,” ujar Wasekjen PD Saan Mustopa. Hal itu dikatakan Saan

menanggapi hasil survei Indikator tentang ‘Kualitas Personal dan Elektabilitas Calon Presiden di Mata Pemilih’ di kantor Indikator, Jalan Cikini V, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (1/12). Hadir dalam acara ini, Ketua DPP Golkar Indra J Piliang, Wasekjen PDIP Hasto Kristianto dan Ketua Litbang Indikator, Burhanudin Muhtadi. “Memang dalam survei (konvensi) ini baru muncul 1 nama, Dahlan Iskan. Tapi kami yakin proses ini (konvensi) terus berlanjut hingga akan muncul calon alternatif yang cukup kompetitif untuk calon lainnya,” imbuh Saan. Saan menambahkan, masih ada waktu 8 bulan untuk melahirkan seorang figur yang mampu ❏ Ke halaman VII

PPP Beri Pembekalan Caleg MUARADUA, RS – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten OKU Selatan memberikan pembekalan kepada seluruh calon anggota legislatif untuk DPRD Kabupaten setempat. Pembekalan sendiri berlangsung di RM Pondok Bambu, Sabtu ❏ Ke halaman VII

semangat ASPIRASI RAKYAT

klik...........www.radarpalembang.biz


Pasar Kito

II

RAKYAT SUMSEL, SENIN 2 DESEMBER 2013

Terobosan Beras Organik SRI Serasan NASI merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia, bahkan ada ungkapan menjelaskan, ‘kalau belum makan nasi, kita belum kenyang’. Sejengkal tanah yang terbentang dari Sabang sampai Merauke Indonesia yang terkenal dengan slogan agaris sepertinya menjadi surga tumbuhnya varitas padi unggul serta menghasilkan kualitas beras baik. PALEMBANG, RS – Inilah yang menjadi semangat dari pemuda Desa Embawang untuk mengembangkan variditas padi baru yang diberi nama beras SRI Organik. Kegigihan, kerja keras dan pantang menyerah pemuda Desa Embawang inilah melahirkan produk beras yang sangat digemari oleh masyarakat Kabupaten Muara Enim. Selain rasa yang sangat pulen, produksi beras inipun sangat alami tanpa campur tangan bahan – bahan kimia. Pemaparan tentang beras SRI Organik Serasan ini disampaikan langsung Iwan Gunanti, Ketua Kelompok Studi Petani (KSP) Serasan dihadapan para awak media cetak dan elektronik dalam rangkaian acara Media Gathering di areal Eksplorasi PT Medco E & P Lematang, Kamis (26/11). KSP sendiri adalah sebuah kelompok tani binaan dibawah naungan management PT

Medco E & P.Walaupun dibawah naungan Management PT Medco E & P Asset Lematang, proses produksi beras Organik Serasan ini langsuing dikerjakan oleh para pemuda desa yang sudah dibekali dengan ilmu dan tehnik pertanian organic yang dipandu langsung oleh Said, dosen dari Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB). “Beras SRI Organik Serasan adalah beras yang diproduksi dengan mengunakan bahan – bahan organic seperti pupuk kompos dan MOL, kami sangat menghindari pengunanan bahan – bahan kimia dalam proses produksi beras ini hal yang kita lakukan adalah membangun harmoni dengan potensi alam dikawasan Desa Embawang ini,”ujar Iwan. Dalam KSP ini terdiri dari berbagai divisi yang pertama adalah divisi produksi yang bertugas memastikan proses penanaman, pembibitan, perawatan hingga menjelang panen padi organik ini. Sebelum di pasarkan ke Kabupaten Muara Enim, dilakukan serangkaian kegiatan pengujian pada saat panen pertamalah masyarakat desa Embawang menjadi bagian penting dalam proses ini. Menurut Iwan, dalam produksi ini masyarakat desa dilibatkan secara langsung

INSPIRASI MASYARAKAT SUMSEL SEMANGATBISNIS ASPIRASI RAKYAT

FOTO: FUAD/RADAR PALEMBANG

BERAS: IWAN Gunanti (kiri), Ketua Kelompok Studi Petani (KSP) Serasan memperlihatkan produk beras SRI Organik.

yaitu dengan cara mempersilahkan masyarakat desa untuk mencoba memasak beras ini lalu kemudian dimakan dari proses inilah kami mengetahui kualitas dan rasa beras organik SRI Serasan. Ketika proses produksi ini sudah diselesaikan selanjutnya

adalah divisi pemasaran yang bertugas memperkenalkan produk beras organik ini. Kebutuhan kepada market yang akan ditujuh saat ini pasar dari beras organic ini sudah masuk ke minimarket – minimarket dan pasar Kabupaten Muara Enim.

“Harga yang kita tawarkan 1 kilogramnya, Rp 11 ribu ada berbagai macam kemasan mulai dari 5 kilogram hingga 10 kilogram silakan nanti masyarakat yang memilih sesuai kebutuhan,” ungkap Iwan. Selain memasarkan langsung dengan datang ke gerai – gerai minimarket, PT Medco E & P Asset Lematang sering mengajak KSP Serasan untuk tampil dalam pameran produk – produk komoditas unggulan. Setelah kebutuhan Muara Enim terpenuhi,kami mulai melirik pasar domsetik untuk mengirim beras ini salah satunya adalah Kota Jakarta. Iwan menuturkan dalam sekali panen bisa mencapa hasil hingga 7, 5 per hektar ton. Sangat tinggi apabila dibandingkan dengan beras biasa yang setiap kali panen hanya 3 ton saja perhektarnya. Kebutuhan konsumsi beras SRI Organik Serasan ini sangat tinggi rata – rata dalam 2 minggu kebutuhan konsumsi beras ini bisa mencapai 1 ton dan pastinya akan terus bertambah seiring dengan proses pemasaran yang makin meluas diharapkan beras SRI Organik Serasan ini mampu menjadi beras unggulan ditengah kepungan beras impor yang membanjiri pasar – pasar di Indonesia. “Walaupun pasar beras ini semakin luas dan berkembang kami tetap membutuhakan peran pemerintah dalam memasarkan dan menditribusikan beras produk dalam negeri ini,” pungkansya. (rd2)

klik...........www.radarpalembang.biz klik...........www.radarpalembang.biz


RAKYAT SUMSEL,SENIN 2 DESEMBER 2013

SEMANGAT ASPIRASI RAKYAT

klik...........www.radarpalembang.biz


IV

RAKYAT SUMSEL, SENIN 2 DESEMBER 2013

Musim Tanam Tertunda, Usaha Sampingan Musnah MARTAPURA, RS- Disamping rusaknya saluran irigasi primer upper Komering yang mengganggu musim tanam petani tahun ini, petani juga harus kehilangan usaha

sampingan sembari menunggu musim tanam. Petani seharusnya pada bulan Agustus lalu sudah bisa melakukan pengolahan tanah, namun karena tidak aliran air, menyebabkan

mereka mengundur waktu penanaman. Pantauan koran ini kemarin, sebagian besar petani terlihat mulai melakukan pembajakan sawahnya. Sementara dibagian lainnya terlihat bibit padi telah tumbuh yang telah disemai beberapa waktu sebelumnya. Agus (32) petani asal Yoso Winangun, Kecamatan Belitang Madang Raya mengatakan kalau ia saat ini baru membenahi parit-

parit saluran air. Ia tidak berani bertaruh mengolah tanah dengan mengandalkan air hujan semata. “Tanggul-tanggul ini perlu dibenahi, sehingga saat air irigasi nanti mengalir kesini sudah siap dan bisa digunakan untuk mengaliri tanaman padi kami,” katanya. Menurutnya, tidak adanya air irigasi membuatnya kehilangan penghasilan. Disamping rugi waktu sampai dua bulan, ia dan petani

lainnya kehilangan peluang untuk memelihara ikan dengan sistem tumpang sari. “Saat tanah untuk penanaman padi di mulai diolah, biasanya kami menebar benih ikan gurami di lahan yang sudah dipenuhi air. Dalam jangka waktu tiga bulan atau saat padi mulai mengeluarkan bulir kami sudah bisa memanen hasilnya,” jelasnya. Menurutnya dari penghasilan tambahan tersebut ia bisa mengan-

3 Jenis Kayu Asli Terancam Punah

Berdasarkan informasi yang dimiliki oleh Dinas Kehutanan Provinsi Sumatra Selatan, saat ini terdapat 3 jenis kayu keras asli atau khas sumsel yang teramcam punah oleh banyaknya perambahan hutan oleh masyarakat ataupun oleh pihak lainnya. hal ini diungkap langsung oleh Agus Wahyudiono Kepala Balai Perbenihan Tanaman Hutan Sumatra.

PALEMBANG,RS – “Kalau jenis tanaman unggulan dan masuk kategori asli namun terancam punah adalah pohon bambang lanang atau ada juga yang menyebutnya pohon cempaka, setelah itu pohon ramin dan juga tembesu. Jadi ada 3 ini masuk jenis tanaman asli Sumsel yang hampir punah.”ujar Agus Wahyudiono selaku kepala Balai Pembenihan Tanaman Hutan Sumatra. Salah satu langkah yang saat

ini diterapkan oleh pihaknya untuk menjaga kelestarian jenis tanaman asli ini adalah membentuk sentra pembibitan dari jenis tanaman tersebut. “ Langkah kita saat ini adalah membuat sumber benih tanaman yang lokasinya saat ini ada Sukomoro dan Selangit.”jelasnya. Selain membuat sentra pembibitan, langkah lain yang ditempuh oleh pemerintah untuk melestarikan jenis tanaman yang bersangkutan adalah melakukan

zonasi jenis tanaman.”kita harapkan bibit yang kita lestarikan ini tumbuh, jadi kita juga harus sesuaikan dengan zona tanamnya misalnya jenis tertentu bisa ditanam dimana.”bebernya. Khusus untuk masyarakat yang ingin berpartisipasi pada program pelestarian tanaman kayu asli sumsel, pihaknya mempersilahkan masyarakat tersebut untuk langsung mendatangi kantor UPTD benih atau dinas

perkebunan. “syaratnya mereka hanya perlu membuat surat permintaan yang dilampiri dengan KTP.”katanya. Sementara itu, Kepala dinas Kehutanan provinsi Sumatra Selatan, Sigit Wibowo menambahkan, pemerintah sudah memberikan masyarakat akses yang lebih luas dalam mengelola hutan sebagai upaya melibatkan masyarakat dalam melestarikan hutan dan juga tanaman. (alk)

Plat Mobdin Diganti Warna Hitam LUBUKLINGGAU, RS Saat ini, pejabat dilingkungan Pemerintah Kota Lubuklinggau dan anggota legislatif banyak yang merubah plat mobil dinas dari merah menjadi hitam. Hal ini tidak ditampik oleh Pemerintah Kota Lubuklinggau. Pantauan dilapangan, ada beberapa kendaraan dinas yang seharusnya plat merah berubah menjadi plat hitam. Kondisi ini tentu menjadi pertanyaan masyarakat Kota Lubuklinggau. Dimana selama ini masyarakat hanya tahu bahwa kendaraan pemerintah menggunakan plat merah,seperti BG 1 H kendaraan dinas Walikota yang berwarna merah. Namun akhir-akhir ini masyarakat kerap melihat kendaraan dinas menggunakan plat hitam, seperti BG 7 H , BG 1140 HZ, BG 1143 HZ, dan kendaraan serupa lainya. Seperti diungkapkan salah seorang pejabat di Lingkungan Pemerintah Kota Lubuklinggau yang minta namanya dirahasiakan kepada wartawan, menyampaikan banyaknya kendaraan dinas yang mengganti plat merah menjadi hitam dapat merusak nama baik pemerintah kota. “ Hal seperti itulah yang merusak Pemerintah Kota Lubuklinggau,seharusnya mobil dinas harus plat merah, jangan diganti warna hitam karena itu asset pemerintah uang rakyat bukan milik pribadi,”katanya. Dia berharap pejabat yang merubah plat merah menjadi hitam tersebut agar dapat mencontoh Walikota ,wakil walikota dan pejabat lainya yang tetap menggunakan plat merah. Sementara itu. Sekretaris Daerah Kota Lubuklinggau. H Parigan Syahrin saat dikonfirmasi menegaskan pergantian plat mobil dinas dari merah menjadi hitam memang diperbolehkan,namun tidak boleh semenah-menah,harus melalui proses dan tahapan aturan.”Mengganti boleh tapi ada aturanya, yang merubah itu dari Polres Lubuklinggau, kalau semaunya saja tidak boleh,”pungkasnya. (pin)

tongi uanga Rp 700 ribu sampai Rp 2 juta, tergantung dengan usaha dan keberuntungan. “Karena irigasi rusak ini musim tanam gaduh nanti juga mengalami kendala karena harus mundur. Kemudian ancaman hama seperti tikus lebih besar bila musim tanam petani tidak tepat waktu,” ungkapnya. Sementara itu, Romadi (43) petani asal Karang Binangun Kecamatan Belitang Madang Raya

mengatakan disamping mengalami kendala pada waktu penanaman, petani juga disulitkan dengan saluran irigasi sekunder yang banyak rusak. “Para petani harus membenahi sendiri saluran irigasi di sini. Kami harus menampal saluran irigasi yang jebol dengan tanah ataupun dengan semen dengan usaha kami sendiri, karena menunggu diperbaiki tak jelas kapan akan dilakukan,” ucapnya. (awa)

Sinyal Positif Pemkab Untuk

Double Track LAHAT,RS - Wacana PT KAI (Kereta Api Indonesia) untuk membangun Double Track (Jalur Dua) pada tahun 2014 mendatang didukung penuh Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Lahat. Pasalnya, selain dapat mengangkut hasil Pertambangan Batubara jalan jumlah besar adanya jalur tersebut dirasa dapat mewujudkan target APBD Rp 2 Triliun lebih hingga lima tahun kedepan karena hasil perkebunan dan pertanian juga dapat memanfaatkan jalur tersebut tanpa melalui Jalinsum (Jalan Lintas Sumatera). Bupati Lahat H Saifudin Aswari,SE mengatakan, upaya peningkatan PAD tidak akan optimal jika tidak didukung penuh oleh akses yang mumpuni, dan yang selama ini Jalinsum menjadi akses utama dirasa tidak akan memungkinkan kedepan untuk terus dilalui mengingat padatnya arus transportasi. Jika jalur KA Double Track telah direalisasikan Pemkab berani menargetkan hingga tahun 2018 APBD Bumi Seganti Setungguan mencapai Rp.2,3 Triliun. “Jika hasil Perkebunan dan Pertanian terus menerus diangkut melalui Jalinsum bukan tidak mungkin akan menghasilkan masalah baru seperti yang terjadi selama ini dan kemacetan Jalinsum kian terasa,”ujarnya. Ditambahkan H Wari, hasil Evaluasi yang dilakukan dalam waktu dekat Pemkab Lahat akan menegur pihak PT Servo agar secepat mungkin menyelesaikan jalan khusus Batubara mengingat sektor tersebut cukup memberikan dampak terhadap PAD yang ada. Selain itu, dalam melaksanakan pembangunan Jalur Double Track

pihaknya berharap agar PT KAI tidak menyusahkan masyarakat dengan banyaknya pemukiman warga yang menjadi korban. “Double Track harus dibangun sesuai prosedur dan jika akhirnya harus mengorbankan pemukiman warga kiranya ada ganti rugi yang sesuai,”imbuhnya. Dijelaskan H Wari, mengenai adanya wacana pembangunan yang belum terealisasi dalam Lima tahun terakhir akan menjadi PR (Pekerjaan Rumah) kedepan, mengingat APBD kabupaten Lahat saat ini tidak akan mencukupi tanpa disokong oleh APBN dan dana pihak ketiga. Untuk itu, SKPD yang ada akan kita desak untuk bekerja lebih keras khususnya menjemput bola demi mendapatkan bantuan dari pusat. “Pembangunan Stadion dan Water Park serta Mall membutuhkan anggaran Rp56 Milyar lebih dan akan menjadi PR usai pelantikan nanti. Dan kita akan terus berusaha mencari investor untuk pembangunannya,”ucapnya. Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balayasa Lahat, Eko Purwanto menuturka, pembangunan jalur Double Track akan dilakukan pada tahun 2014 mendatan dan saat ini telah ditinjau lokasi untuk pembangunannya dan memang akan ada pemukiman warga yang terkena area jalur Double track. “Untuk data lengkapnya masih belum komplit karena masih menunggu koordinasi dari Palembang. Kita cek ulang lagi, termasuk tenggat waktu (deadline) bagi warga,”pungkasnya. (man)

Aneh, Pisang Safei Muncul Lagi

F DALIL HARAHAP/BATAM POS

DEMOKRAT:

Nabilah artis dangdut ibukota memeriahkan acara peringatan HUT ke 12 Partai Demokrat di kawasan wisata Ocarina, Batam Centre, Minggu (1/12).

Penertiban Orgil

Terkendala Sarana BANYUASIN, RS – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Banyuasin mengakui belum maksimal dalam upaya penertiban orang gila (orgil) yang seliwean di Kabupaten Banyuasin. Kepala Dinsos Banyuasin, Drs H Indra Hadi melalui Kabid Rehabilitasi Sosial, Sudarto ssos mm mengatakan, jika pihaknya masih kekurangan sarana dan prasarana dalam penertiban orgil yang berdatangan di sejumlah kecamatan tersebut. “Sarana yang paling penting

Longsor di Freeport, 1 Orang Tewas JAYAPURA,RS - Longsor terjadi di kawasan pertambangan PT Freeport Indonesia. Seorang pengemudi mobil pikap tewas akibat longsoran batu yang menimpanya. Peristiwa tersebut terjadi Minggu (1/12) pagi tadi sekitar pukul 04.00 WIT, di area ground mile 74 PT Freeport Indonesia, tepatnya di Loading Point 1E North Underground DOZ. “Telah terjadi insiden mobil pikap Toyota LWB nomor lambung 01-4387 Dept UG Operation tertimpa bebatuan/material tambang yang keluar dari pintu Cut Loading Point 1 E North,” kata Kabid Humas Polda Papua AKBP Sulistyo Pudjo Hartono dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Minggu (1/12). Akibat insiden tersebut, seorang sopir tertimpa dan ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia. Korban bernama Fikrizal Utama (26) asal Pringsewu, Lampung. “Sementara seorang penumpang, Peman Gombo, supervisor masih bisa diselamatkan oleh regu penolong,” kata Sulistyo Dia menambahkan, pihak keluarga menolak untuk melakukan autopsi terkait meninggalnya Fikrizal. “Saat ini kepolisian berkoordinasi dengan Freeport untuk rencana pemakaman jenazah,” ujarnya. Kecelakaan kerja di Freeport pernah juga terjadi pada Mei lalu. Sebanyak 28 orang tewas dalam peristiwa yang terjadi di Big Gossan tersebut.(ahy/nrl) Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

seperti mobil penjara itu, yang dilengkapi terali agar orgil yang ditertibkan itu tidak kabur saat ditangkap. Sarana itu yang belum dimiliki Dinsos Banyuasin,” kata Sudarto, kemarin. Selama ini, kata Sudarto, pihaknya menggunakan kendaraan operasional dari Satpol PP Banyuasin yang tidak dilengkapi dengan terali. “Takutnya, ketika ditertibkan, mereka kabur dan loncat dari mobil. Kalau orgil itu tetabrak mobil, kan bahaya juga,” sambungnya. Idealnya, kata Sudarto, Pemkab Banyuasin memiliki kendaraan yang dilengkapi penjara mini, agar orgil yang ditertibkan keselamatannya bisa terjamin. “Idealnya ada 2-3 unit,” katanya.

Belum lagi, sambung Sudarto, Dinsos Banyuasin tidak memiliki tim dokter yang memberikan pelayanan medis kepada orgil untuk dapat disembuhkan. Sejauh ini, Dinsos Banyuasin anya bekerjasama dengan salah satu panti sosial di Talang Keramat Kecamatan Talang Kelapa untuk membina orgil yang ditertibkan. “Terakhir, kita dimintai tolong RSUD Banyuasin beberapa waktu yang lalu, dimana ada diduga orgil yang butuh pengobatan. Nah, itu yang bikin bingung, karena Dinsos tidak punya obat dan dokternya, harusnya ada kerjasama dengan Dinkes Banyuasin. Kasusnya beda untuk gepeng atau anak jalanan bisa mudah kita tertibkan,” jelasnya.

489 WNI Dipulangkan ke Tanah Air JAKARTA,RS - Sesuai dengan komitmen Pemerintah Indonesia untuk terus mengupayakan pemulangan WNI Overstayers ke tanah air, KJRI Jeddah kembali memulangkan WNI Overstayers sebanyak 489 orang pada 30 November 2013. Pemulangan WNI Overstayers tahap ini terdiri dari 317 perempuan dewasa, 84 laki-laki dewasa, 50 anak-anak dan 38 bayi. WNI Overstayers yang berjumlah 489 orang tersebut akan dipulangkan dengan menggunakan Pesawat Garuda Indonesia GA 983 pukul 00.15 waktu Jeddah, dan dijadwalkan akan tiba di Jakarta pada pukul 14.30 WIB. “Pemulangan pada tahap 5 ini diharapkan dapat berjalan dengan baik dan lancar sebagaimana pemulangan pada tahap-tahap sebelumnya,” kata Pelaksana Fungsi

Masyarakat Banyuasin, khususnya yang berbatasan dengan Kota Palembang, seperti Mariana, Talang Kelapa dan Kenten, mengeluhkan membanjirnya orgil yang masuk ke permukiman penduduk. Orgil yang terkadang tidak mengenakan busana tersebut, dianggap merisihkan masyarakat dan masyarakat takut diganggu orgil yang bersangkutan. “Orgil ini bukan orang Banyuasin, tapi datangan dari Palembang. Dalam sehari itu, ada 1-2 orgil yang masuk ke perumahan kami, sebagai masyarakat kami takut diganggu mereka, jadi mohon kepada dinas terkait, untuk ditertibkan,” terang Ayu, warga Mega Asri Kecamatan Talang Kelapa. (tri)

Pensosbud KJRI Jeddah Syarif Shahab, Minggu (1/12). Sesuai dengan kebijakan yang diberlakukan oleh Pemerintah Arab Saudi, maka fokus pemulangan WNI Overstayers yang telah berjalan selama ini adalah WNI Overstayers penghuni Penampungan Imigrasi Shumaysi. Sementara itu, saat ini pihak otoritas Arab Saudi juga telah membuka proses pemulangan secara mandiri bagi para overstayers termasuk WNI overstayers yang masuk ke Arab Saudi dengan menggunakan visa Umroh dan Haji. Tim KJRI Jeddah hingga saat ini terus melakukan pendampingan bagi proses pemulangan para WNI Overstayers ex Haji dan Umroh sebagaimana dimaksud. “Dengan dipulangkannya WNI Overstayers tahap 5, maka saat ini jumlah keseluruhan WNI Overstayers yang telah dipulangkan oleh Pemerintah Indonesia sebanyak 2.452 orang,” ujarnya. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, selain dilakukan oleh Pemerintah Indonesia, pemulangan WNI Overstayers juga terus diupayakan secara simultan oleh otoritas Arab Saudi. (trq/tfn)

BANYUASIN, RS – Masyarakat RT 30 Dusun Manggus Kelurahan Pangkalan Balai Kecamatan Banyuasin III, dihebohkan dengan keberadaan pohon pisang milik Safei (35), warga setempat, Minggu (1/12) kemarin. Pasalnya, pohon pisang yang dipangkas Safei 2 bulan yang lalu, tumbuh kembali tepat diatas batang pisang. Anehnya, pisang tersebut tumbuh bersama jantung dan 2 sisir pisang jenis batu tersebut. Tak ayal, masyarakat langsung berbondong-bondong menyaksikan keanehan pisang yang baru pertama kali terlihat tersebut, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. “Saya dapat kabar dari tetangga juga, katanya pisang milik Fei itu ada yang aneh, sontak saja saya sama anak-anak ke sana, dan memang aneh, itu pertama kali saya lihat, ada pisang yang tumbuh lengkap dengan jantungnya diatas batang yang sudah ditebang,” kata Mulyadi, warga sekitar, kemarin. Masyarakat yang melihat pisang tersebut, langsung mengabadikannya lewat kamera handphone masing-masing, tidak sedikit juga yang narsis pose bareng pohon pisang yang ada di samping rumah

Safei tersebut. “Unik mas, jadi ikut foto, untuk kenang-kenangan saja,” sambungnya. Safei mengaku tidak mendapatkan pertanda apapun akan tumbuhnya kembali pisang disamping rumahnya tersebut. Namun, dia tidak mengelak jika kejadian tersebut adalah pertama kali dialaminya. “Saya banyak tanam pisang, tapi baru kali ini ada yang aneh. Logikanya, pohon pisang yang ditebang itu tidak mungkin tumbuh lagi, ini malah muncul buah dan jantungnya, ini kejadian aneh,” katanya. Diterangkannya, jika pohon pisang tersebut ditebasnya untuk memasak keripik saat lebaran Idul Adha lalu. Selama ini, dia tidak menyangka bakalan tumbuh kembali. “Tidak ada firasat apa-apa, sejauh ini juga tidak ada yang aneh dengan munculnya pisang itu,” sambungnya. Sementara itu, Kabid Budidaya dan Pertanian Distanak Banyuasin, Erawan Abrizal SP tumbuhnya buah tersebut masuk dalam kategori abnormal. “Memang fenomena itu jarang terjadi, namun untuk mengetahui sebab penyebabnya itu butuh penelitian yang lebih lanjut,” singkatnya. (tri)

Arsyad Ditangkap Polisi JAKARTA,RS - Seorang pria bernama Arsyad (50), ditangkap aparat Polsek Tanjung Duren karena diduga menjadi pengedar narkoba jenis ganja. Tidak hanya itu, Arsyad menjadikan gubuk tempat tinggalnya yang berada di kolong tol Jelambar, Tanjung Duren, sebagai gudang penyimpanan ganja. “Tersangka mengaku disuruh oleh seseorang berinisial I untuk menjual ganja kering tersebut,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto, , Minggu (1/12). Menurut Rikwanto, aktivitas tersangka sudah diintai oleh aparat kepolisian sektor Tanjung Duren. Sebelumnya, pihak kepolisian mendapatkan informasi bahwa tempat tersebut sering dijadikan tempat untuk bertransaksi narkotika. “Maka Unit Reskrim Tanjung

Duren melakukan pengintaian di lokasi dan melihat tersangka sering keluar-masuk gubuk membawa bungkusan,” kata Rikwanto. Setelah diyakini betul informasi tersebut, petugas Polsek Tanjung Duren kemudian melakukan penggerebekan terhadap tersangka pada Minggu (1/12) pukul 00.15 WIB tadi. Informasi tersebut ternyata benar dan polisi menemukan 33 Kilogram ganja kering di lokasi tersebut. Kepada petugas, tersangka mengaku disuruh oleh tersangka I yang masih buron. Tersangka mengaku mendapatkan imbalan dari setiap kilogram ganja yang berhasil ia pasarkan itu. “Pengakuannya untuk 1 kilogram dia mendapatkan upah sebesar Rp 500 ribu,” tukasnya. Atas perbuatannya itu, tersangka dijerat dengan Undang-Undang No 35 Tahun 2009 tentang narkotika. (mei/nwk)

klik...........www.radarpalembang.biz


RAKYAT SUMSEL, SENIN 2 DESEMBER 2013

Lumpur Hantui Akses Warga Desa “Pemkab Lahat tentunya banyak sektor yang harus diprioritaskan. Kami jamin seluruh jalan akan mendapatkan perhatian.”

Saifudin Aswari SE Bupati Lahat

TINGGINYA curah hujan dalam satu bulan terakhir tidak hanya meresahkan warga daerah perkotaan akan ancaman banjir, melainkan warga kecamatan Kikim Barat mulai dihantui ancaman lumpur yang mulai menggegani jalan penghubung. Selain licin jalan berlumpur tersebut mencapai puluhan meter meski terpisah antara satu titik dengan titik lainnya yang membuat pengendara khususnya roda dua kerap kali tergelincir bahkan terbalik lantaran kondisi jalan yang tidak memungkinkan untuk dilalui. LAHAT, RP - Amsuri (28) warga Desa Sukarame mengatakan, sangat prihatin dengan kondisi jalan desa yang berlumpur dan berkubang air apalagi, jalanan lumpur ini sudah lama menjadi permasalahan warga desa pedalaman. Sehingga mewakili warga desa lainnya sangat

mengharapkan agar pembangunan jalan yang saat ini digalakkan merata hingga kepelosok desa mengingat akses jalan menjadi salah satu faktor penunjang perekonomian masyarakat. “Kami sangat menyayangkan jika perhatian Pemkab Lahat terhadap fasilitas warga desa di pedal-

aman masih belum maksimal. Sebenarnya sudah dialami warga desa belasan tahun lalu hanya saja, terjadi pada saat musim hujan berlangsung,”ujarnya. Warga lainnya, Cik Anwar 55 pun mengakui hal serupa. Dirinya sedikit kesulitan jika ingin mengangkut hasil perkebunan sawit dan karetnya saat melintas jalan desa yang berlumpur tersebut. “Sedikit terbantu dengan adanya pengerasan jalan. Tapi tetap saja kami khawatir jika melintas, kemungkinan motor kami terbalik bisa saja terjadi,” imbuhnya. Kepala Desa (Kades) Sukarami Idi Rianto membenarkan jika jalan menuju kedesanya banyak hambatan apabila memasuki musim penghujan dan hal itu terjadi sejak lama bukan hanya beberapa tahun atau beberapa bulan saja. “Kami harap, baik itu Pemkab Lahat ataupun Pemprov Sumsel untuk segera turun ke lapangan dan melakukan perbaikan jalan. Tentunya harapan kita, akses jalan desa bisa diperbaiki,” ucapnya. Terpisah, Bupati Lahat Saifudin Aswari SE menuturkan, saat ini fasilitas jalan di Lahat sudah baik hampir 70 persen mulai di kota maupun desa di tingkat kecamatan. Untuk daerah yang belum sempat tersentuh pengaspalan dapat bersabar. “Pemkab Lahat tentunya banyak sektor yang harus diprioritaskan. Kami jamin seluruh jalan akan mendapatkan perhatian,” pungkasnya singkat.(Man)

Puluhan Lapak Kios Suka Pinda Terbengkalai KAYU AGUNG, RS - Lapak kios yang saat ini berada didesa sukapindah awal terusan Kecamatan SP Padang Kabupaten Ogan Komering Ilir(OKI), sampai saat ini masih terbengkalai. Pantauan Radar Palembang dilapangan, lapak kios yang seharusnya digunakan masyarakat untuk keperluan berdagang seharihari ternyata sampai saat ini masih terbengkalai bahkan kios bangunan tersebut sudah mulai rusak. Bayangkan saja bangunan ini hampir sekitar 13 tahun bahkan lebih tidak difungsikan warga sebagai tempat berdagang akibatnya bangunan tersebut terkesan sia-sia bukan hanya itu bangunan tersebut sudah mulai rusak berat karena tidak difungsikan, yang membuat heran warga masyarakat lebih senang berjualan didepan jalan

yang tidak ada fasilitas kiosnya, akibatnya jalan arah kijang menuju simpang SP Padang ini sering dilanda kemacetan disaat pasar tersebut berlangsung. Menurut fitri warga Awal Terusan kemarin mengatakan, jika bangunan kios yang berada didesa suka pindah awal terusan kecamatan SP.padang kabupaten OKI sudah hampir 13 tahun bahkan lebih tidak difungsikan bahkan warga lebih senang berdagang didepan jalan dibandingkan di tempat kios tersebut. Menurutnya mungkin warga lebih senang berdagang didepan jalan karena masyarakat lebih dekat dan terlihat untuk berjualan ditempat tersebut. “Walaupun demikian jika mereka berdagang didepan jalan tersebut secara kinerja mengganggu dan mengham-

SEMANGAT SEMANGAT ASPIRASI ASPIRASI RAKYAT RAKYAT

bat karena dapat menyebabkan kemacetan lalu lintas,” jelasnya. Ia mengaku jika kios tersebut didaur ulang dan pemerintah mau mengatur kembali sket pasar tersebut mungkin masyarakat akan menurut. Sedangkan menurut Yati warga sukapinda awal terusan menambahkan, pihaknya berharap agar pemerintah dapat mengatur kembali kios tersebut agar pasar tersebut enak dipandang. “Lebih dari itu kemacetan lalu lintas yang sering melanda disaat pasar tersebut berlangsung dapat diatasi,” harapnya.Masih kata yati, sebenarnya pemerintah setempat sudah tahu masalah ini namun terkesan cuek dengan keadaan tersebut. “Ya, semoga kios yang sudah lama vacuum ini dapat difungsikan kembali dan pemerintah terkait cepat bertindak,” ujarnya. (rd1)

Gemar Membaca Terhambat Infrastruktur

MENURUN: Minat baca masyarakat sekarang tak bisa dipungkiri sedang turun. Hal tersebut lebih disebabkan minimnya infrastruktur seperti perpustakaan yang belum dimiliki kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Selatan.

BANYUASIN, RS – Turunnya minat baca masyarakat, lebih disebabkan minimnya infrastruktur seperti perpustakaan yang belum dimiliki kabupaten atau kota di Provinsi Sumatera Selatan. Itu dikatakan Anggota Komisi X DPR RI, H Kahar Muzakir ketika menjadi narasumber dalam roadshow gembar membaca yang digelar di Graha Sedulang Setudung, Sabtu (30/11) oleh Perpustakaan Nasional. “Contohnya saja, di Kabupaten Banyuasin minat membacanya masih sangat minim, karena tidak dapat dipungkiri, Banyuasin belum punya perpustakaan sendiri,” kata Kahar Muzakir, kemarin.Untuk itu, pemerintah daerah, harus rajin mengusulkan pembangunan perpustakaan daerah di Banyua-

sin untuk meningkatkan minat membaca masyarakatnya, karena memang program tersebut tidak akan berjalan sukses jika tidak ada sarana yang memadai. “DPR RI siap memfasilitasi, usulkan saja ke Perpustakaan Nasional dan Perpustakaan daerah, pasti akan dibantu, apalagi Komisi X memang membidangi pendidikan,” sambungnya.Pemda, katanya, hanya cukup menyediakan lahan saja untuk membangun perpustakaan yang representatif, yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana memadi dengan koleksi buku yang mencukupi.“Pusnas juga harus survey ke daerah, buku apa yang paling diminati masyarakat, apakah tentang pertanian, perikanan, perkebunan, ya itu

harus dilengkapi,” sambungnya.Jikapun memang, yang disurvey lebih menonjol bacaan buku komik, tidak salahnya Pusnas memasok buku komik ke dalam perpustakaan, baik di sekolah, desa, kelurahan, maupun perpustakaan milik daerah. “Komik juga punya unsur edukasi yang bagus untuk anak-anak,” sambungnya. Sementara, Sekretaris Perpustakaan Nasional, Drs Dedi Junaedi Msi yang juga menjadi narasumber menyebutkan, jika Indonesia saat ini berada diurutan 121 didunia yang minat masyarakatnya membaca masih sangat minim.“Bayangkan, Indonesia berada di bawah Singapura, dan sedikit lebih baik dari Laos dan Kamboja. Itu menandakan, jika minat baca di Indonesia masih sangat minim,

untuk itulah, kami mendorong sekali jika Banyuasin ini membangun perpustakaan, karena sejauh ini perpustakaan yang ada masih di dalam komplek perkantoran, harusnya berada di tempat strategis dan mudah dijangkau,” sambungnya. Ditempat yang sama, Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian SH menyebutkan jika Pemkab Banyuasin akan membangun perpustakaan daerah yang lokasinya berada di samping Pusat Kuliner Pangkalan Balai. “Lokasi tersebut bisa mudah dijangkau masyarakat, pelajar dan pemuda untuk mengembangkan minat membaca. Kami juga sudah punya perpustakaan keliling yang melayani masyarakat didaerah terpencil selagi perpustakaan tersebut akan dibangun,” singkatnya. (tri)

Sengketa Lahan PT LPI Ngambang MARTAPURA, RS – Permasalahan sengketa lahan antara PT Laju Perdana Indah (LPI) dengan ratusan warga dari berbagai kecamatan di OKU Timur hingga kini belum menemui titik terang. Meskipun berulang kali warga melakukan aksi baik di lokasi PT LPI maupun di Pemkab dan DPRD OKU Timur, namun tetap saja belum ada penyelesaian. Keluhan inilah yang disampaikan puluhan warga Desa Mulya Jaya kecamatan Semendawai Timur saat melakukaj aksi ke DPRD OKU Timur Sabtu kemarin (30/11). Untuk itulah, warga mendeadline Pemkab OKU Timur untuk menyelesaikan permasalahan warganya dalam waktu satu minggu kedepan, jika tidak warga mengancam

akan melakukan aksi yang lebih besar lagi. “Permasalahan ini sudah berlangsung lama. Tetapi Pemkab OKU Timur sepertinya bertele-tele dan kurang serius menangani permasalahan ini. Padahal kami ini warga OKU Timur yang sangat membutuhkan kepastian demi keberlangsungan hidup kami,” ujar Santoso warga Desa Mulya Jaya dihadapan Ketua dan anggota Komisi I DPRD OKU Timur. Ditambahkannya, sembari menunggu deadline satu minggu, masyarakat akan mendirikan tenda di lokasi lahan. Sebab kebutuhan perut sudah sangat mendesak, sementara masyarakat mau menggarap lahan untuk bercocok tanam, lahannya sudah tidak ada lagi.

“Kami berkeinginan lahan kepunyaan mohon dikembalikan. Apabila dalam tempo satu Minggu ini belum ada keputusan dari pemkab OKU Timur, tolong sampaikan ke Bupati Herman Deru masyarakat akan berbondong-bondong menempati lahan,” tegasnya yang diamini masyarakat lain. Sementara Ketua Komisi I DPRD OKU Timur, Syarnubi SP mengatakan Komisi 1 bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) sudah mendesak Bupati Herman Deru untuk menyelesaikan permasalahan Desa Mulya Jaya. “Komisi I sudah berulang kali melakukan pembahasan, namun memang pemkab OKU Timur terkesan kurang tegas dan lamban mengambil tindakan. Untuk itu, sekali lagi kami

meminta sesegera mungkin kepada pihak Pemkab, Kodim, Polres dan unsur lainnya agar secepatnya menyelesaikan permasalahan ini guna menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan,” tegas Syarnubi. Sedangkan Plh Asisten I Setda OKU Timur Kori Kunjti SH, menambahkan permasalahan Desa Mulya Jaya sudah ada di Tim Terpadu. “Sebenarnya permasalahan tuntutan lahan itu, bukan hanya dari Desa Mulya Jaya saja tetapi juga datang dari warga Campang Tiga dan beberapa perusahaan swasta lainnya. Jadi kami berharap warga untuk bersabar, sebab Tim Terpadu dalam waktu dekat akan membahas permasalahan itu dan hasil akhirnya kita sama-sama menunggu,” ungkap Kori. (awa)

klik...........www.radarpalembang.biz klik...........www.radarpalembang.biz


VI

2014, Harga Smartfren Naik

PONSEL PALEMBANG, RS - Memasuki tahun 2014 harga smartphone brand smartfren akan mengalami kenaikan kisaran 10 persen yang diperkirakan akan terjadi pada triwulan pertama tahun depan. Ervantoro Hermawan selaku Regional Head Southern Sumatera mengatakan kenaikan harga smartfren disebabkan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) terus melemah

dalam beberapa hari terakhir bahkan saat ini dollar tembus Rp 12 ribu. “Dampak naiknya Dollar jelas berpengaruh terhadap harga produk kita yang akan diperkirakan akan mengalami kenaikan pada triwulan pertama,” kata Ervantoro beberapa waktu lalu. Dijelaskannya, kenaikan harga terjadi hanya dua unit yakni andromax C dan andromax V karena kedua unit

RAKYAT SUMSEL SENIN 2 DESEMBER 2013 ini beberapa aplikasinya yang harus dibayar menggunakan dollar dan serta termasuk produk yang paling banyak diminati masyarakat. “Tidak semua produk kita yang mengalami kenaikan, hanya ada dua unit yang mengalami kenaikan 10 persen,” ujarnya Ketika disinggung kenapa saat ini belum mengalami kenaikan? Karena saat ini masih tersedia satu juta unit

yang belum dipasarkan. “Karena itu kita perkirakan kenaikan di triwulan pertama tahun depan akan naik,” ungkapnya. Masih katanya, secara nasional per Oktober 2013, Smartfren berhasil menebus 11 juta pelanggan atau berhasil merebut peringkat pertama di kelas CDMA (code division multiple access). Namun, jika dibanding GSM (Global System for Mobile) pencapaian tersebut masih terbilang rendah. (ben)

Gawean Kito

Suasa kegiatan Tabligh Muharam yang dilaksanakan PPUI yang dihadiri pemuda dan pemudi Islam

Pengukuhan PPUI

kegiatan diskusi keagamaan yang mebahas peran pemuda Islam

PPUI Gelar Tabligh Muharam Tingkatkan Kiprah Pemuda Islam PALEMBANG, RS - Dilatarbelakangi keperihatinan atas situasi politik dan pertentangan dikalangan umut, membuat Pemuda Persatuan Umat Islam (PUI) kemudian dibentuk, KH. Abdul Halim mendirikan organisasi Majlisul ‘Ilmi (1911) di Majalengka, Jawa Barat. 20 tahun kemudian pada tahun 1931 KH. Ahmad Sanusi yang merupakan rekannya selama belajar di Mekkah mendirikan organisasi Persatuan Oemmat Islma (POII) di Sukabumi,

Ketua PPUI Sumatera Selatan H Yuswar Hidayatullah ,S.IP,M,AP Semangat aspirasi rakyat

Ketua panitia PPUI Kota Palembang KM Ronald Rizky Jawa Barat. Pada 5 April 1952 bertepatan dengan 9 Rajab 1373 M, kedua organisasi

KM Ronald Rizky didampingi sang istri Reni

besar yakni POI dan POII bergabung menjadi satu ormas Islam yang kini dikenal dengan Pemuda Persatuan Umat Islam (PPUI). Sabtu kemarin (30/11) PPUI kembali melanjutkan kiprahnya, yakni melakukan kegiatan organisasi Islam yang bertema Tabligh Muharam Pemuda Persatuan Umat Islam Wilayah Sumsel, bersamaan dengan Pelantikan Pengurus Kota Pemuda PUI Palembang di Hotel Grand Duta Syariah. KM Ronald Rizky didampingi sang istri, Reni yang merupakan Ketua Pemuda PUI

Kota sekaligus ketua acara mengatakan, PPUI sangat loyal dengan NKRI, acara ini dilakukan untuk mengembangkan potensi dan mengangkat harkat dan martabat umat Islam. Acara ini diharapkan tidak adanya hilafiah yang menyebabkan umat Islam terpecah belah”, ungkapanya. Dikatakannya, pendiri PUI, KH. Abdul Halim dan KH. Ahmad Sanusi tercatat sebagai wakil rakyat dalam Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI), Dokuritsu Zyambi Choosakai. Dan berkat jasa-jasa mereka, keduanya dianugerahi gelar Bintang Maha

Putra Utama pada tahun 1992, dan gelar kehormatan kedua diperolehnya pada tahun 2010. Sementara KH. Abdul Halim telah dianugerahi gelar Pahlawan Nasional pada November 2008. Sampai saat ini jumlah kepengurusan PUI 44 orang, yang tidak hanya bernotabene wilayah Palembang, namun juga di berbagai daerah, seperti Pagaralam dan Lahat. “Mudah-mudahan dimasa yang akan datang PPUI selalu berkembang dan berjaya dalam menjalankan tugasnya untuk umat,” kata KM Ronald Rizky. (**/pms/mk)

Foto Bersama ketua PPUI Sumsel H Yuswar Hidayatullah,S.IP.M.AP dan angota PPUI

klik...........www.radarpalembang.biz


SAMBUNGAN

VII SN Prana Putra Sohe sejahteraan. Kini sudah saatnya kita berbuat yang terbaik bagi masyarakat. Tinggalkan kepentingan politik didalamnya, dan jang terkotak-kotak,” ujar Walikota pada acara Tabligh Akbar di Gedung Kesenian. Menurutnya, dari segi kesejahteraan anggota Korpri Kota Lubuklinggau, pemerintah kota sudah mencoba belbagai upaya untuk memenuhi tuntutan itu. Daiantaranya menganggarkan dana Tunjangan Kerja Daerah

Dari Hal I) .................................................................................................................

(TKD) bagi seluruh eselon dan golongan PNS. “Mulai 1 Januari 2014 dianggarkan TKD bagi seluruh PNS. Kami sangat paham dan melakukan yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan rekan-rekan sekalian, jadi berkerjalah dengan baik pula dalam memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat,” katanya. Sementara itu, Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Lubukling-

Sumsel Lelang Jabatan saat diwawancara di hotel Jayakarta beberapa hari yang lalu. Khusus untuk tenaga profesional yang berposisi bukan sebagai seorang PNS karir. Mukti mengakui, pihaknya hingga kini masih menunggu proses pengesahaan undang undang aparatur sipil negara dari pemerintah pusat yang memang belum selesai. “Kemungkinan paling lambat 5 tahun lagi sudah kita terapkan.” cetusnya. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini Mukti menghimbau agar para PNS yang ada di lingkungan dinas provinsi Sumsel untuk

kedatangan jokowi benar akan terjadi kuat dugaan hal tersebut dalam rangka mengalang kekuatan dan dukungan menuju R1 pada pilpres 2014 mendatang. Fungsionaris DPD PDI-Perjuangan Sumsel Darmadi Jufri kepada Rakyat sumsel mengatakan Partainya tidak mengetahui jika gubernur DKI Jakarta Jokowi akan berkunjungan kepalmbang dalam rangka membentuk komunitas pendukung Jokowi di Sumsel. “Sejauh ini tidak ada informasi kalau Jokowi akan kesni (Palembang) mungkin kegiatan yang

Sebelumnya Gubernur Sumsel Ir H Alex Noerdin sempat menegaskan, seluruh pejabat di lingkungan Pemprov Sumsel wajib mengikuti uji kompetensi guna mengetahui sejauh mana kemampuan pejabat tersebut. “Saya tidak akan lakukan lelang jabatan, tetapi yang punya jabatan harus diuji kompetensinya. Karena masih ada pejabat kita yang kolomnya hitam semua,” ujar Alex. Orang nomor satu di Sumsel ini menuturkan, banyak pejabat yang dilihat dari sosok atau kesehariannya terlihat pintar. Namun, dalam kenyataannya, terutama

saat pelaksanaan uji kompetensi banyak yang mendapatkan hasil tidak baik. “Masih ada pejabat yang mendapatkan nilai baik atau putih,” katanya. Alex juga mengingatkan kepada para pegawai yang masuk kategori tersebut untuk rela dilepas karena dapat menganggu profesionalisme dalam bekerja di lingkungan Pemprov Sumsel. “Kalau tidak berprestasi jangan ngotot untuk bertahan pada jabatannya, apalagi kalau sudah lama memimpin. Berikan kepada orang yang lebih layak,” pungkasnya. (alk)

Dari Hal I) ......................................................................................................................

akan dilakukannya diluar agenda Partai sehingga kami tidak mengetahuinya, dalam rangka apa, tujuannya kemana, berapa hari kami tidak ada pemberitahuan dari DPP,” kata Darmadi Minggu, (1/12). Dikatakan Darmadi komunitas yang dibentuk Jokowi adalah mengalang kekuatan diluar Partai sehingga PDI Perjuangan sangat welcome dan mendukung bila komunitas yang dibentuk salah satu untuk pilpres 2014 mendatang. “Karena kegiatan yang dilakukannya sangat positif, kami sangat mendukung karena dengan kegiatan tersebut meningkatakn

Bukan Hasil Kecelakaan “Yang jelas tugas parpol menyiapkan calon pemimpin dan itu dilakukan PDIP. Jokowi bukan hasil kecelakaan politik,” kata Wakil Sekjen PDIP Hasto Kristianto menanggapi hasil survei di Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (1/12). Dalam survei ini, Jokowi mengungguli Megawati dan jika disimulasikan Jokowi tak maju sebagai capres maka PDIP hanya menduduki urutan ke tiga. Namun menurut Hasto, Jokowi dan Megawati adalah pemimpin yang diharapkan. “Keduanya menempuh jalan politik yang sama, jalan kerakyatan. Mega melakukan jalan kerakyatan yang lebih sunyi, Jokowi muncul dalam situasional,” ujar Hasto. Survei juga menyebutkan

Kemudian ada juga pemberian cinderamata kepada 86 purnabakti pada saat upacara nanti,” katanya. Khusus untuk doorprize, pihaknya beserta bantuan pihak ketiga menyiapkan 2 unit sepeda motor, 3 unit sepeda gunung, 3 lemari es, 2 unit televisi dan 3 kipas angin. “Doorprize semua sudah dibagikan kepada anggota Korpri yang beruntung setelah acara Tabligh Akbar di Gedung Kesenian,” pungkasnya. (pin)

Dari Hal I) ....................................................................................................

lebih meningkatkan kualitas mereka agar ke depan bisa bersaing dengan para tenaga profesional yang ada. “Seluruh PNS diminta tingkatkan kualitas agar mereka mampu bersaing.” bebernya. Mukti menambahkan, untuk saat ini pihaknya mengakui jika jumlah PNS pemprov dari sisi jumlah terbilang cukup berlebih, namun dirinya tidak juga membantah jika pemprov Sumsel kekurangan pegawai negeri sipil pada posisi tertentu khusus yang berkaitan dengan akuntansi keuangan. “Saat ini BKD masih lakukan inventarisir pegawai.” tegasnya.

PDIP Nihil Agenda

gau, H Parigan Syahrin dalam laporannya mengungkapkan, peringatan Korpri ke- 42 tahun 2013 dilaksanakan secara sederhana dan melibatkan seluruh anggota Korpri dengan belbagai macam kegiatan diantaranya, bakti sosial berupa donor darah, lomba-lomba,doorprize dan tabligh akbar. “Pada tanggal 4 Desember diadakan upacara bendera dan ziarah ke taman makam pahlawan.

popularitas dan elektabilitas Jokowi dan Partai di Sumsel,” katanya. Dilanjutkannya kedatangan Jokowi ke Palembang tidak akan mempengaruhi suara PDI-Perjuangan pada Pileg 9 April 2014 mendatang, karena yang dipilih masyarakat itu adalah calon anggota legislatif (caleg) bukan Jokowi. “Dampaknya ada namun tidak begitu besar, namun kalau untuk popularitas dan elektabilitas partai Sosok Jokowi dangat berpengaruhi, karena dengan gaya kepemimpinannya dan kedeka-

tannya terhadap masyarakat,” ungkapnya. Ditegaskanya Darmadi yang juga anggota DPRD Sumsel ini PDI Perjuangan belum memastikan siapa yang akan diusung Capres-Cawapres pada Pilpres mendatang, karena PDI Perjuangan akan melihat hasil suara Partai pada pileg terlebih dahulu. “Siapapun yang akan diusung kita akan dukung termasuk juga jika Jokowi, namaun siapapun yang akan diusung adalah kewengan DPP, karena itu lah mekanisme yang ada dipartai,” pungkasnya. (zar)

RAKYAT SUMSEL, SENIN 2 DESEMBER 2013

DPT Berkurang PALEMBANG, RS - Jumlah mata pilih Daftar pemilih tetap (DPT) untuk Pemilu Legislatif 2014 Kota Palembang yang ditetapkan KPUD Palembang, berkurang 378 orang. Bahkan, KPUD Palembang juga menemukan 2.805 NIK pemilih invalid dari sebelumnya sebanyak 5.150 NIK invalid. “BERDASARKAN hasil konfirmasi, konsultasi, dan koordinasi dengan Disdukcapil Palembang, 2.805 orang tersebut tidak terdaftar sebagai penduduk Palembang, “ kata Ketua KPUD kota Palembang, Eftiyani, Minggu, (1/12). Menurut Eftiyani, dua ribu pemilih tanpa NIK tersebut, adalah warga luar Palembang yang menjalani proses hukuman (ditahan) dibeberapa Lembaga Pemasyarakatan (LP) di wilayah Palembang. Diantaranya di LP Merdeka sebanyak 234 orang, di LP Pakjo sebanyak 1.343 pemilih dan LP Merah Mata sebanyak 1.228 orang. Meskipun begitu mereka tetap masuk dalam DPT, dan akan dilaporkan ke KPU RI melalui KPU Sumsel. “Mereka tetap diakomodir dan mempunyai hak pilih, mungkin mereka orang OI, OKI, Muba atau Muara Enim yang menjalani tahanan di sini. Sementara untuk DPT NIK Invalid diluar LP semua sudah clear alias nol hasilnya,” terang Eftiyani.

tarkan diri dan memiliki NIK,” ujarnya. Dijelaskannya, DPT Pileg 2014 mendatang, mengalami perubahan untuk kesekian kalinya, hal ini dipicu banyaknya temuan di lapangan, dimana, pemilih tidak memiliki NIK, sehingga pihak KPU bekoordinasi dengan masing-masing PPK mendata kembali. Untuk DPT bagi pemilihan umum (pemilu) DPR RI, DPD, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten/Kota, mengalami perubahan seyogyanya berjumlah 289.986, kini, ada pengurangan menjadi 289.308 ada selisih 678 pemilih. “Kemungkinan ada perubahan lagi untuk DPT, sebab, pemilih yang tidak memiliki NIK kemudian ada, maka, harus dimasukkan kembali ke database, untuk itulah, pihaknya masih menunggu DPT valid,” ujarnya. Sementara itu, Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Lahat, Delly Kurniadi melalu Anggota Divisi Umum, Jhoni Walker menyebutkan, pihaknya tentunya akan terus melakukan koordinasi dengan KPU, PPK maupun panwaslucam untuk DPT ini. “Tentunya persoalan DPT memang benar-benar harus dijalankan dengan semaksimal mungkin, sehingga bagi pemilih yang terdaftar dapat menggunakan haknya di tempat pemungutan suara (TPS) demi menentukan masa depan Bangsa dan Negara,” pungkasnya.(zar/man)

Dari Hal I) ....................................................................................................

para pemilih dari kalangan muda cenderung menginginkan sosok presiden yang jujur dan peduli rakyat. Jokowi dinilai memiliki dua hal tersebut. Kesimpulannya, elit lama atau wajah lama cenderung kurang diinginkan para pemilih muda itu. “Kesimpulannya, elit lama harus diganti elit baru. Seorang Soekarno percaya ini. Mereka percaya ide dilaksanakan dengan parpol, maka parpol memimpin. Kami sadari partai masih kurang sempurna, tapi kami percaya dengan ide parpol. Kami bisa hasilkan tokoh seperti Jokowi,” tutup Hasto. Seperti yang diketahui, Indikator dalam surveinya mewawancarai 1.200 responden secara tatap muka dan sampling error sebesar 2,9 persen. Survei ini dilakukan

dari tanggal 10 Oktober-20 Oktober 2013. Hasilnya adalah para pemilih dengan umur di bawah 40 tahun menilai Jokowi sebagai sosok pemimpin yang diharapkan karena berintegritas dan memiliki empati. Publik Setuju Jokowi Tinggalkan DKI Survei CSIS memperlihatkan mayoritas publik ternyata setuju saja jika Jokowi meninggalkan kursi Gubernur DKI menuju kursi presiden. “Mungkin itu refleksi masyarakat, mereka ingin orang yang baru. Buat masyarakat nggak ada masalah jika Jokowi mencapres (meninggalkan masa jabatan Gubernur DKI),” kata Kepala Departemen Politik CSIS Philip L Vermonte di Kantor CSIS, Jl Tanah Abang III, Jakarta

Pusat, Minggu (1/11). Ini diterangkan Philip dalam jumpa pers ‘Survei Nasional CSIS November 2013: Tandatanda Berakhirnya Oligarki Elite Partai?’. Survei ini dilakukan lewat wawancara tatap muka di 33 provinsi dan berlangsung dari tanggal 13 hingga 20 November 2013. Ada 1180 responden yang dilibatkan, dengan margin of error sebesar 2,85 persen dan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen. Responden diberi pertanyaan, “Setujukah Anda jika Jokowi sebagai kandidat Presiden 2014 walau masih Gubernur DKI?” Berikut adalah perbandingan hasil surveinya yang menunjukkan peningkatan dukungan terhadap Jokowi untuk mencapres (vid/ nal/zar)

Buka Rakernas Nasdem

Surya Paloh Mengaku Kecewa pada Golkar JAKARTA, RS - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasdem dengan menyampaikan cerita masa lalu saat ia masih menjadi kader Partai Golkar. Perjalanan hingga berujung dengan mendirikan Partai Nasdem menurutnya tidak lepas dari kekecewaannya terhadap partai berlambang pohon beringin tersebut. “Pertanyaannya mengapa dalam kurun waktu begitu panjang saya harus meninggalkan partai itu, kenapa saya harus membangun partai baru. Apa karena perasaan kekecewaan,” kata Paloh di Hotel Mercure, Jakarta, Ahad (1/12). Bos Media Group itu mengatakan, aktivitasnya di Partai Golkar yang dianalogikannya

PPP Beri

sebagai partai lama itu telah berlangsung selama 43 tahun. Sejak usia muda, ia telah mendharmakan idealismenya kepada partai tersebut. Hingga karir politiknya memasuki tahap pemilihan jabatan tertinggi di partai itu. Namun, lanjut Paloh, di tengah perjalanan panjang tersebut sebagai manusia dia harus bersikap jujur. Bahwa memang ada kekecewaan yang dirasakannya. “Pasti sbeagai manusia biasa saya memiliki kekecewaan. Alangkah tidak jujurnya saya, saya memiliki kekecewaan,” kata dia. Paloh kecewa lantaran apa yang diinginkannya sejak lama tidak bisa terelasisasi di Partai Golkar. Paloh menginginkan bahasa pendekatan yang digunakan dalam berpolitik tidak hanya

pendekatan rasional. Tetapi juga disertai pendekatan nurani, dan emosi diri. “Ini lah yang saya tidak peroleh pada partai yang saya tinggalkan,” ujarnya. Karenanya, pada perjalanan dua tahun Partai Nasdem, ia menginginkan partai yang mengusung restorasi itu menggunakan dua pendekatan. Yakni pendekatan rasionalitas yang tidak meninggalkan emosi diri, bahasa, kodrati, dan semangat kehidupan Indonesia. Paloh memiliki jejak panjang di Partai Golkar. Ia bahkan pernah menempati posisi strategis sebagai Ketua Dewan Penasehat Golkar. Paloh pernah terpilih menjadi Ketua Koordinator Pemuda Pelajar dan Mahasiswa (Ko-PPM) Golkar. (adi)

Dari Hal I) ....................................................................................................

(30/11). Pembekalan Caleg dilakukan dengan cara menggelar diskusi terbuka. Hadir dalam pembekalan Caleg Ketua DPC PPP OKU Selatan Hendri, hadir juga anggota DPRD Provinsi Sumsel Popo Ali. Sementara bertindak selaku pemateri, panitia menghadirkan salah satu komisioner KPU setempat Ashariansya Arsyad, serta ketua Panwaslu Amri Nurmanzen. Ketua DPC OKU Selatan Hendri dalam acara pembekalan Caleg mengatakan, pembekalan bagi para calon anggota legislatif bertujuan agar para caleg dapat turun ke jalan untuk bisa meraih simpati masyarakat serta meningkatkan perolehan suara PPP pada Pemilu mendatang.

Dahlan Tetap

“Suara partai (PPP) yang sudah harus tetap dijaga. Jangan sampai karena ada persoalan-persoalan, kemudian suara partai malah jadi hilang,” katanya. Ia juga menekankan kepada para Caleg agar mengatur strategi dan penataan suara di masing-masing daerah pemilihan. “sesama caleg itu jangan sampai terjadi ‘jeruk makan jeruk’. Sehingga harus diatur strateginya seperti apa,” kata Hendri selaku ketua Partai DPC OKU Selatan. Pembekalan bagi caleg juga penting dilaksanakan untuk mengatur pola atau cara kampanye secara aturan dan materinya, agar bisa dipahami oleh caleg itu sendiri dan bisa diterima di masyara-

kat serta strategi pemenangan di setiap daerah pemilihan. “Target perolehan suara setiap daerah pemilihan, menjadi tanggung jawab masing masih di dapilnya,” ujarnya. Dalam kesempatan tersebut, salah satu Caleg Dapil III Cipto BM mengaku optimis partainya akan mendapat simpati dari warga masyarakat, khususnya di dapil III meliputi Kecamatan Pulau Beringain, Sindang Danau, Sungai Are serta kecamatan lainnya. “Kami punya target dan setidaknya dari setiap Dapil ada caleg PPP yang berhasil mewakili suara masayrakat nantinya,” ujar Cipto yang juga aktif menjadi anggota DPRD OKU Selatan. (gie)

Dari Hal I) .....................................................................................

berkompetisi dengan figur lainnya. “Jadi konvensi terus bergulir nanti bulan Januari, Mei, itu akan ada debat. Sekarang mereka dikasih kesempatan menaikkan elektabilitasnya sehingga publik tahu gagasan dan programnya. Sekarang semangat ASPIRASI RAKYAT

Ditambahkan Eftiyani, adanya pengurangan DPT Pileg kota Palembang yang ditetapkan pada 2 November lalu sebanyak 1.125.249 dan sekarang menjadi 1.124.871, setelah pihaknya melalui PPK, dan PPS melakukan penyisiran ke lapangan sesuai perintah KPU RI. “Dari penyisiran kita yang berkurang itu, adanya pemilih yang meninggal dunia, pindah domisil, hasil penyisiran sejak 3 November lalu, yang dilakukan PPS, PPK dan KPU, sehingga kita coret, itulah hasil real di lapangan,” tegasnya. Diakui Eftiyani, meskipun DPT Pileg diwilayah Palembang sudah ditetapkan, namun bagi warga yang belum masuk DPT masih akan tetap diakomodir, dengan masuk daftar form pemilih khusus atau tambahan. Terpisah, Ketua KPU Kabupaten Lahat Darsi Elyanto mengatakan, untuk DPT saat ini terjadi perubahan, dikarenakan masih banyaknya pemilih tanpa NIK. Dari hasil koordinasi dengan panitia pemilihan kecamatan (PPK) terdapat sebanyak 3.646 orang pemilih yang tidak memiliki identitas kependudukan, dari data semula sebanyak 9.053 orang dan NIK yang dapat diperbaiki berjumlah 5.407. “Semua hasil rakor ini, akan kita sampaikan kepada instansi terkait, agar mereka mengecek dengan mendatangi kecamatan agar penduduk tersebut mendaf-

yang membedakan parpol satu dengan yang lain hanya figur saja seperti Golkar dengan Pak Aburizal, PDIP dengan Pak Jokowinya dan lainnya,” jelas dia. Survei Indikator ini juga menunjukkan lembaga politik itu masih jauh

dari harapan rakyat, atas perilaku beberapa oknum, partai politik menjadi tidak dipercaya. Karena parpol tak dipercaya, rakyat lebih melihat figur yang kuat. Bahkan figur ini bisa mengatrol perolehan suara parpol. (nwk/nrl)

klik...........www.radarpalembang.biz


RAKYAT SUMSEL, SENIN 2 DESEMBER 2013

SEMANGAT ASPIRASI RAKYAT

VIII

klik...........www.radarpalembang.biz


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.