RABU, 2 SEPTEMBER 2009
32 HALAMAN/Rp3.000,-
CJH Berangkat Awal November Laporan Taufik Wijaya - Editor: Nizwar
DPRD Baru Jangan 3 D Laporan Dina P./Segan P.S. Editor: Suprapto
BANDARLAMPUNG – Calon jamaah haji (CJH) Lampung berangkat ke tanah suci Makkah mulai 4-18 November 2009. Kepastian ini ditetapkan Direktur Pelayanan Haji H. Zakaria Anshori dalam rapat Kantor Wilayah Departemen Agama (Kanwil Depag) DKI Jakarta, Banten, dan Lampung, yang tergabung dalam embarkasi Pondokgede, di Jakarta kemarin. Kepala Kanwil Depag Lampung Drs. Hi. Sya’roni Ma’shum, M.M. yang masih berada di Jakarta saat dihubungi via ponselnya semalam menjelaskan, keberangkatan 6.282 CJH Lampung (minus 79 CJH yang tengah diusulkan kembali ke kuota Lampung) dibagi menjadi 14 kelompok terbang (kloter). Secara nasional, kloter CJH Lampung telah diberi nomor, yaitu kloter 18-32. ’’Jadi telah ditetapkan setiap hari ada satu kloter yang diberangkatkan mulai 4 November mendatang,’’ terang dia. Ditambahkan, ke-14 kloter ini terbagi menjadi dua gelombang. Lima kloter masuk gelombang pertama akhir, sedangkan sembilan kloter lainnya masuk gelombang kedua. Secara keseluruhan, DKI Jakarta mendapatkan alokasi 18 kloter. Sedangkan Banten 19 kloter.
BANDARLAMPUNG – Sejumlah kalangan berharap anggota DPRD Lampung 2009-2014 yang dilantik kemarin menjauhi label datang, duduk, diam (3 D). Juga diingatkan berbagai fasilitas yang akan mereka nikmati adalah uang rakyat yang akan dimintai pertanggungjawabannya. Harapan itu di antaranya daSjachroedin Z.P. tang dari Gubernur Sjachroedin Z.P. saat memberi sambutan. Menurut gubernur, selaku mitra, Tiga caleg yang pihaknya mengajak dewan periode 2009-2014 bersama-sama sempat ditunda membangun Lampung. itu pasti Oedin –sapaan akrabnya– medilantik. Tapi, nyatakan tidak ingin lagi hupelantikannya bungannya selaku eksekutif dengan legislatif mengalami permenyusul. masalahan seperti konflik SK 15 yang terjadi pada 2005. ’’Lebih baik energi yang dimiliki kita gunakan semaksimal mungkin untuk membangun daerah,” kata Oedin. Ditambahkan, jika eksekutif dan legislatif tidak harmonis, dipastikan berdampak pada laju pembangunan di Sai Bumi Ruwa Jurai ini. Karenanya, Oedin berharap dan optimistis ada pemahaman serta komitmen sama untuk membangun keharmonisan demi kemajuan Lampung khususnya lima tahun ke depan. ’’Tentu tanpa mengesampingkan hak-hak yang melekat pada dewan,” lanjutnya. Lebih lanjut, gubernur mengakui dewan memiliki kedudukan setara dan mempunyai hubungan kerja yang bersifat kemitraan dengan pemprov. Karena itu, Oedin berharap dan meminta segala permasalahan yang terjadi pada periode sebelumnya tidak terulang kembali pada masa jabatan 2009-2014. ’’Konflik menimbulkan ekses bagi masyarakat. Program pembangunan tidak bisa berjalan sesuai perencanaan yang matang,” urainya. Harapan juga datang dari kalangan akademisi, yakni Pembantu Rektor III Unila Prof. Dr. Sunarto D.M., M.H. Menurutnya, anggota dewan juga diminta tidak hanya mengumbar janji kepada masyarakat dalam merealisasikan anggaran. Namun, harus memberikan pengabdian terbaik untuk rakyat.
Baca CJH Hal. 8
Baca DPRD Hal. 8
Dewan Sambut Hangat Satono
FOTO AFP
ALAT KECANTIKAN Seorang model menunjukkan implan untuk memperbesar payudara di Caracas, Venezuela, belum lama ini. Di kota tersebut, alat ini lazim digunakan para model, ratu kecantikan, dan ribuan wanita lainnya.
Lagi, Pencuri Tewas Dimassa Laporan Hermansyah/Zulkarnain/RNN Editor: Nizwar BUMIAGUNG – Satu lagi pelaku pencurian tewas dimassa. Setelah Senin (31/8) terjadi di RT 09 Dusun II Desa Pelindungjaya, Kecamatan Gunungpelindung, Lampung Timur, kemarin (1/9) Rusdi (45), warga Dusun Srijaya, Kampung Bumiagung Runyai, Kecamatan Bumiagung, Waykanan, tewas akibat dipukuli massa dengan kayu. Kapolres Waykanan AKBP Lukas Akbar Abriari, S.I.K., M.H. menerangkan, tewasnya Rusdi bermula dari kecurigaan warga terhadapnya sebagai pelaku berbagai aksi pencurian di Dusun Srijaya. Warga sepakat menangkap dan menginterogasi Rusdi di rumah kepala dusun setempat, Fatkur. ’’Saat diinterogasi warga itulah Rusdi melakukan perlawanan dengan mengeluarkan golok. Sehingga warga emosi dan melakukan pengeroyokan yang menyebabkan ia tewas di tempat,’’ terang Kapolres kepada Radar Lampung. Baca LAGI Hal. 8
Laporan Dwi Prihantono - Editor: Nizwar
menelisik neraca Bank Century dari dua sisi, yakni sisi aktiva (penerimaan) dan sisi pasiva (pengeluaran). Karena itu, selain melihat asal usul dana pihak ketiga dan bantuan likuiditas dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), BPK juga akan menelisik indikasi pembobolan dana oleh pengelola bank sendiri. ’’Dari surat kabar, kita lihat sejak awal bank ini sudah salah. Sudah dia
SUKADANA – Komunikasi antara legislatif dan eksekutif Lampung Timur yang sempat terhambat, terjalin kembali. Itu setelah Bupati Satono menghadiri rapat paripurna di DPRD setempat kemarin (1/9). Seluruh anggota dewan tidak ada yang mempersoalkan kehadiran Satono dan wakilnya, Noverisman Subing, dalam rapat paripurna tentang penetapan fraksi tersebut. Rapat paripurna juga dihadiri Kajari Sukadana Herdwi Witanto dan Kapolres Lamtim AKBP M. Nurokhman. Karenanya, rapat paripurna yang dipimpin Ketua Sementara DPRD Lamtim Azwar Hadi didampingi wakilnya, Made Tangkas Budawan, itu berjalan lancar. Rapat paripurna berhasil menetapkan tujuh fraksi di DPRD Lamtim. Dari jumlah tersebut, lima di antaranya merupakan fraksi utuh dan dua fraksi gabungan. Kelima fraksi utuh itu adalah Fraksi PDIP (8 kursi), Golkar (8), Demokrat (7), PKS (6), dan PAN (5). Selanjutnya, fraksi gabungan terdiri Fraksi Kebangkitan Karya Indonesia, yang merupakan gabungan dari PKB (3), PKPB (1), dan Gerindra (1). Lalu, Fraksi Perjuangan Bersama
Baca BI Hal. 8
Baca DEWAN Hal. 8
FOTO ERWIN SAJJAH
SEGERA TERISI: Satu dari tiga kursi yang kosong saat pelantikan anggota DPRD Lampung periode 2009-2014. Ketiga kursi itu akan terisi dalam bulan ini juga.
BI Sempat Halangi Audit Bank Century Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar JAKARTA – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mengaku sempat kesulitan melakukan audit investigasi terhadap Bank Century karena dihalangi Bank Indonesia. Lampu hijau baru diberikan bank sentral pada 26 Agustus 2009 setelah masuknya Deputi Gubernur Senior BI Darmin Nasution.
’’Atas permintaan KPK, kita sebenarnya sudah berupaya masuk. Tadinya koordinasi agak susah, tapi setelah Pak Darmin menjadi deputi gubernur senior, kita bisa masuk 26 Agustus. Sekarang sudah kita kumpulkan data, tinggal melihat apa yang sebenarnya terjadi,’’ kata Ketua BPK Anwar Nasution usai buka puasa bersama Kahmi di Istana Wakil Presiden kemarin (1/9). Dalam pemeriksaan, BPK akan
Menelisik Penculikan Dua Anak di Lampung Selatan
Meski Sulit, Sudah Siapkan Uang Tebusan Rp30 Juta Memasuki hari keempat, jejak pelaku penculikan Lamto Irvan bin Pardi (12) dan sepupunya, Anang Subagio bin Sujadi (12), belum juga diketahui. Keluarga berharap pelaku kembali menelepon dan segera mengembalikan kedua korban meski uang tebusan jauh dari yang diminta. Laporan Taufik Wijaya, Natar Editor: Nizwar
FOTO RNN
TERTANGKAP MEMBEGAL Angga (21), warga Desa Negeri Ujungkarang, Kecamatan Muarasungkai, Lampura, saat diinterogasi warga.
MATAHARI baru saja turun dari titik kulminasinya saat Radar Lampung menginjakkan kaki di Dusun Sukajadi, Desa Rulungraya, Kecamatan Natar, Lampung Selatan, kemarin. Sebuah dusun kecil yang berbatasan langsung dengan Desa Rulunghelok, kecamatan setempat. Mayoritas penduduknya adalah petani dan peternak hewan. Perjalanan yang harus ditempuh untuk sampai ke dusun ini cukup berat. Meski jarak tempuh hanya sekitar 5 kilometer dari pertigaan Kompi Bantuan Batalyon 143 Gatam, dengan mengendarai sepeda motor dibutuhkan waktu hampir 1,5 jam. Di samping
Ingin Berlangganan, Hubungi: (0721) 782306 - 7410327
FOTO RNN
CEMAS: Citro (kanan), kakek kedua korban penculikan.
jalan yang rusak parah, terik mentari juga cukup menyedot stamina sehingga beberapa kali Radar Lampung harus berhenti untuk sekadar berteduh.
Dengan petunjuk kepala desa setempat, Maryoto, kediaman Sujadiyanto alias Sujadi cukup mudah ditemukan. Berada di pinggir jalan Desa Rulungraya, rumah dengan nuansa
hijau muda itu cukup kontras dengan lingkungan setempat. Sebuah lingkungan yang cukup sederhana dengan rumah-rumah semipermanen yang menghiasi tepian jalannya. Di tengah musim kemarau itu, daerah ini juga terlihat gersang. Hanya gerumbul semak yang terlihat, sementara sawah-sawah yang ada terlihat kering. Rumah dengan ukuran sekitar 10 x 15 meter ini memiliki halaman cukup luas. Sementara bagian belakang yang tertutup pagar tembok setinggi 2 meter terlihat sepi. Dari balik jeruji pintu besi di bagian samping rumah hanya terlihat jejeran tiang yang diperkirakan bekas tempat penampungan sapi saat Sujadi menjadi seorang belantik sapi. Kesan ditinggal pemiliknya makin terlihat dari kondisi pintu depan rumah yang tampak terkunci, sementara jendela juga masih tertutup tirai. Demikian juga dengan dua buah pintu rolling door warna biru yang mengamankan ruangan yang direncanakan sebagai warung itu. Saat ditanyakan kepada seorang warga yang melintas, sang empunya tengah berada di rumah orang tuanya di Waypanji. Meski terbatas, pria yang enggan menyebutkan Baca MESKI Hal. 8
www.radarlampung.co.id
BERITA UTAMA
2
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Jawa Pos News Network
KRITERIA WANITA TERFAVORIT RADAR LAMPUNG 2009
KUPON GEBYAR RADAR LAMPUNG
● ●
USIA MINIMAL 35 TAHUN ATAU SUDAH BERKELUARGA BULAN AGUSTUS 2009 MEMPUNYAI PENGALAMAN MEMIMPIN ORGANISASI/PERUSAHAAN Caranya : ❐ Kumpulkan dukungan Anda, dengan cara mengirimkan Kupon Wanita Terfavorite ❐ Isi data wanita terfavorite yang Anda dukung ❐ Satu amplop bisa berisi lebih dari 1 kupon suara ❐ Kirimkan ke Graha Pena Lampung Jl. Sultan Agung No. 18 Kedaton
BERHADIAH UTAMA UANG TUNAI
2 SEPTEMBER 2009
✁
Nama Wanita Terfavorit pilihan anda
: .........................................................................................................................
Jabatan
: .........................................................................................................................
Nama Pendukung
: .........................................................................................................................
No. Tanda Pengenal Pendukung
: .........................................................................................................................
Alamat
: .........................................................................................................................
✁
Ribuan TKI di Penampungan Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto JAKARTA - Sebanyak 1.678 orang tenaga kerja Indonesia saat ini hidup di penampungan sementara di kedutaan besar dan konsulat jenderal Indonesia di sejumlah negara-negara penempatan. Rinciannya, 257 orang TKI ditampung di KBRI Riyadh di Saudi Arabia, Yordania (404 orang), Kuwait (506 orang), Qatar (35 orang), Malaysia (276 orang), Singapura (113 orang), Hong Kong (6 orang), Brunei Darussalam (44 orang), dan Taiwan (37 orang). Data WNI tersebut tidak termasuk WNI yang dipulangkan ke tanah air setelah sempat ditam-
pung di Tarhil atau rumah penampungan imigrasi di Jeddah. Hingga Juni lalu, jumlah WNI yang dipulangkan telah mencapai 13.839 orang. ’’Mereka terdiri atas TKI bermasalah maupun WNI yang bermasalah dengan imigrasi karena menggunakan visa umrah atau haji, visa wisata, dan visa belajar,” ujar Menakertrans Erman Soeparno dalam keterangan pers di kantornya kemarin (1/9). TKI yang bermasalah yang ditampung di Tarhil antara lain kabur dari majikan sebelum masa kontrak selesai dan TKI yang pergi ke luar negeri melalui perusahaan yang tidak terdaftar atau calo. Sebagian TKI juga masih memiliki masalah hukum, seperti gaji yang belum dibayar, penganiayaan, pelecehan seksual, dan
kasus pidana lainnya. Berdasarkan rapat Kementerian Koordinator Kesra, Deplu, Departemen Dalam Negeri, Departemen Hukum dan HAM, Departemen Agama, Departemen Perhubungan, Departemen Sosial, Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan, dan Polri, pemerintah akan berupaya memulangkan semua TKI bermasalah. ’’Kendalanya masih sulit untuk mendapatkan izin keluar dari negara bersangkutan, seperti yang terjadi di Kuwait, Saudi Arabia, dan Yordani karena masih ada proses hukum yang belum selesai,” katanya. ’’Selain itu, anggaran pemerintah sangat minim untuk memulangkan semua TKI bermasalah di luar negeri,” ujarnya.
Hasil pertemuan tim antardepartemen memutuskan bahwa pemerintah segera memulangkan lebih dari 1.000 TKI yang melebihi izin tinggal (overstay) di Jeddah, Arab Saudi. ’’Ini merupakan tanggung jawab pemerintah untuk memulangkan. Dalam waktu dekat, tim akan segera berangkat,” kata Menakerstrans Erman Suparno di kantornya kemarin (1/9). Erman mengungkapkan, saat ini terdapat 400 WNI yang tinggal di bawah Jembatan Kandaran Distrik Syarafiyah, Jeddah. Lantas, ribuan lainnya berada di sekitar Jeddah. Hingga Juni lalu, sebanyak 13.839 WNI dipulangkan dari tempat penampungan Imigrasi Jeddah. Pada 2007 jumlahnya 24.834 orang dan tahun lalu 23.921 orang.
WNI yang izin tinggalnya melebihi batas waktu itu rata-rata masuk ke Saudi dengan menggunakan visa umrah/haji. Sebagian lainnya adalah TKI yang lari dari majikan resmi. ’’Setiap tahun rata-rata warga negara kita yang overstay di Jeddah dan dipulangkan kembali sebanyak 24 ribu orang,” jelasnya. Selama ini, kata dia, pemerintah Arab Saudi punya kebijakan dalam mendeportasi warga negara asing dengan biaya kerajaan. Kebijakan ini dimanfaatkan agen di Arab Saudi untuk mencarikan pekerjaan bagi TKI yang telah melaksanakan umrah/haji. ’’Mereka lalu dikirim ke Jordania, Iraq, dan Kuwait. Itu yang terjadi, baru kemudian terjadi masalah. Menumpuk lah mereka di penampungan,” papar Erman. (*)
Koordinasi Gubernur-Bupati Lemah Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto JAKARTA - Anggota Komisi II DPR Romzi Nihan dari Fraksi PPP menegaskan, belum optimalnya koordinasi gubernur sebagai wakil pemerintah dengan bupati/ wali kota bukan disebabkan karena persoalan struktural. Namun, katanya, lebih disebabkan belum adanya aturan yang tegas tentang tugas-tugas koordinasi dengan bupati dan wali kota. ’’Fungsi koordinasi gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah belum terlaksana secara optimal bukan karena masalah struktural, tapi disebabkan karena
belum adanya aturan yang tegas tentang bagaimana gubernur itu berkoordinasi dengan bupati dan wali kota,” kata Romzi Nihan saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi II DPR dengan Sekretaris Jenderal Depdagri Diah Anggraeni kemarin malam (31/8). Rapat dipimpin Wakil Ketua Komisi II DPR Ida Fauziah (F-KB). Karena itu, lanjut Romzi, aturan itu harus segera diprogramkan dan diselesaikan tahun ini karena anggaran untuk fungsi-fungsi koordinasi gubernur itu sudah tersedia. ’’Kita berharap dengan adanya peraturan pemerintah tersebut tidak akan ada lagi koordinasi yang kurang baik antara gubernur dengan pejabat daerah di bawah-
nya,” katanya. Peran gubernur sebagai wakil pemerintah di daerah merupakan bagian dari amanat UU No. 32/ 2004 tentang Pemerintahan Daerah. Dalam Pasal 37 dan 38 menegaskan bahwa tugas dan wewenang gubernur sebagai wakil pemerintah di wilayah provinsi mencakup pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pemerintahan daerah kabupaten/kota, imbuhnya. Sementara Sekjen Depdagri Diah Anggraeni sependapat dengan Komisi II tentang belum optimalnya koordinasi gubernur sebagai akibat dari belum selesainya penyusunan peraturan pemerintah yang mengatur gubernur sebagai wakil pemerintah. (*)
SBY Disarankan Rampingkan Kabinet Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto JAKARTA – Design struktur kabinet SBY mendatang masih belum jelas. Tapi, tampaknya, capres terpilih periode 2009–2014 itu tidak akan melakukan perubahan signifikan. Meski begitu, usul kepada SBY untuk merombak design kabinetnya terus bermunculan. Peneliti LIPI Siti Zuhro menyarankan agar SBY merampingkan kabinetnya. ’’Saya mengusulkan cukup 22 menteri saja di luar Kapolri, Panglima TNI, dan Jaksa Agung,’’ katanya saat launching buku biografi politik The Next Cabinet SBYBoediono di Presroom DPR kemarin (1/9). Menurut Zuhro, dari total 34 menteri di Kabinet Indonesia Bersatu yang ada saat ini, ada sejumlah kementerian yang sebaiknya dimerger. Sebab, membagi-bagi kue kekuasaan dengan membentuk sejumlah kementerian yang wilayah kerjanya kecil hanya menimbulkan masalah koordinasi. Ini juga tidak sejalan dengan semangat reformasi birokrasi. ’’Satu kementerian dengan sayap yang besar, tapi kokoh sampai ke bawah. Ini kalau mau idealis,’’ ujarnya. Kementerian apa saja yang perlu dilakukan merger? Zuhro menyebut Mensesneg dan Menseskab. Kemudian Menteri Perdagangan, Menteri Perindustrian, serta Menteri Kebudayaan dan Pariwisata. Berikutnya, lanjut dia, Menteri Pertanian, Menteri Kehutanan, dan Menteri Perikanan
digabung dengan Kementerian Lingkungan Hidup sebagai salah satu Direktoratnya. Menteri Perhubungan juga perlu digabung dengan Menteri Komunikasi dan Informatika. Menteri Transmigrasi dan Tenaga Kerja digabung dengan Menteri Koperasi dan UKM. Sedangkan, Menteri Pekerjaan Umum dimerger dengan Menteri Perumahan Rakyat. Kepala Bappenas merangkap Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional sebaiknya juga digabung dengan Menteri Percepatan Daerah Tertinggal. Yang terakhir, Menteri Pendidikan Nasional dimerger dengan Menteri Pemuda dan Olahraga dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan sebagai Direktoratnya. Zuhro menuturkan, salah satu penyakit yang membuat Indonesia tidak bisa cepat terlepas dari krisis adalah penyakit birokrasi yang sudah akut. Seolaholah modern, padahal di dalamnya sangat rapuh. Dia meyakini, perampingan kabinet bisa menjadi langkah konkret untuk mendorong good governance. Zuhro mengatakan, SBY sekarang dalam posisi yang sangat mungkin untuk melakukan itu. Apalagi, ini sejalan dengan kecenderungan SBY yang ingin membangun presidensil murni, bekerja tanpa diinterupsi, dan tanpa direcoki kepentingan wapres dari partai lain yang sangat membebani. ’’SBY nothing to lose. Seharusnya, dia bisa memberi pondasi yang lebih positif bagi bangsa ini ke depan,’’ tegasnya. (*)
BADAN PERTANAHAN NASIONAL REPUBLIK INDONESIA KANTOR PERTANAHAN KOTA METRO Jalan A.H. Nasution No. 4 Telepon (0725) 41704 METRO PENGUMUMAN (Tetang Sertipikat Hilang) Nomor : 630-257-05-2009 Untuk mendapatkan Sertipikat baru sebagai pengganti sertipikat yang hilang, berdasarkan ketentuan pasal 59 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 tentang Pendaftaran Tanah, dengan ini diumumkan bahwa : No. 1 1
Nama/Alamat Pemohon
Jenis dan Nomor Hak Atas Tanah
2 PARTIYAH Jl. Yos Sudarso Gg. Karet RT/RW 043/016 Kel. Metro, Kec. Metro Pusat Kota Metro
3 Hak Hak Milik No. M.4650
a. NIB Terdaftar b. No. SU atas nama c. Luas 4 5 a. PARTIYAH b. 256/Metro/2001 c. 3270 m2
Tanggal Pembukuan 6 17-12-2001
Letak Tanah a. Kel. b. Kec. 7 a. Metro b. Metro Pusat
Keterangan 8 No.Pol. : STPL/C1/1992/VIII/2009/ SPK/RES METRO tgl. 09-08-2009
Dalam waktu 30 (tiga puluh) hari sejak tanggal pengumuman ini, bagi mereka yang merasa berkeberatan dapat mengajukan keberatan-keberatan kepada kami dengan disertai alasan dan bukti yang kuat.
Metro, tgl 31 Agustus 2009 KEPALA KANTOR PERTANAHAN KOTA METRO
Jika setelah 30 (tiga puluh) hari tidak ada keberatan terhadap permohonan penggantian sertipikat tersebut diatas, maka sertipikat pengganti akan diterbitkan dan berlaku sah menurut hukum dan sertipikat yang dinyatakan hilang tidak berlaku lagi.
Ir. AMIN SULISTYO NIP. 19550724 198603 1 002
Hotel & Resort Kampoeng Wisata Tabek Indah,Lokasi di Jl.Raya Natar-Hajimena membutuhkan segera tenaga : 1. Receptionist ( RS ) 2. Sales & Marketing Executive ( SM ) 3. Accouting ( AC ) 4. Room Boy ( RB ) 5. Waiter/ Waitress ( WT ) 6. Cook ( CK ) 7. Seccurity ( SEC ) Dengan persyaratan : * Pendidikan minimal D3 Public Relation untuk posisi no.2,D1 Perhotelan untuk posisi no 1,3,6 SMK / SMA untuk posisi no.4.5. * Khusus untuk posisi no.1,2,3 untuk wanita * Khusus untukposisi no.1,2 tinggi badan min.160 cm, usia max.27 th,berpenampilan menarik, mampu mengoperasikan computer dan berbahasa inggris aktif * Berpengalaman minimal 1 tahun di bidang nya,di utamakan yang berpengalaman pada hotel bintang * Kirim CV lengkap beserta no.telp yang dapat di hubungi dan cantumkan kode posisi yang dilamar.Hanya pelamar yang memenuhi kualifikasi yang kami panggil untuk test.Lamaran di kirimkan paling lambat 2 minggu setelah iklan ini terbit. Lamaran di tujukan ke :
Indra Puri Hotel Jl.Wolter Monginsidi No.70 Bandar lampung 35 215
TELESINDO SHOP (Authorized Dealer TELKOMSEL) Kami Perusahaan yang bergerak dibidang Telekomunikasi yang sedang berkembang membutuhkan kandidat profesional untuk bergabung mengisi posisi di gerai HALO Tulang Bawang 1. ADMIN 2. AM Sales (Kepala Sales) 3. Surveyor 4. Salesman Persyaratan : 1. Wanita (1), Pria (2,3,4) 2. Pendidikan min. D3/S1 segala jurusan (1,2,3), SMA Sederajat (4) 3. Memiliki skill komunikasi yang baik & lancar 4. Mampu bekerja dibawah tekanan 5. Mengetahui wilayah Tulang Bawang dengan baik (3) 6. Berorientasi pada target penjualan (2,4) 7. Bersedia segera lamaran anda dilengkapi dengan CV,serta pasfoto terbaru ukuran 4x6 cm ke TELESINDO SHOP Jl.P.Antasari No.18 J (Ex. Bioskop Sinar) Bandarlampung Lamaran diantar langsung/via Kantor Pos atau via email oshininarce@yahoo.com paling lambat 8 September 2009. 1 minggu setelah iklan terbit
BERITA UTAMA
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
3
Jawa Pos News Network
Bupati Siak Jadi Tersangka Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar JAKARTA – Satu lagi pejabat publik dijerat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kemarin KPK mengungkapkan telah menetapkan Bupati Siak Arwin A.S. sebagai tersangka dugaan korupsi hutan Riau. Penetapan itu sebenarnya dilakukan beberapa waktu lalu. Namun, baru kemarin KPK mengumumkannya ke publik. Menurut Juru Bicara KPK Johan Budi Sapto Pribowo, Arwin diduga menerbitkan Surat Izin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan Kayu Hutan Tanaman (IUPHHKHT) kepada sejumlah pengusaha pada kurun 2001–2003. ’’Dugaan kami, pemberian izin tidak sesuai aturan yang berlaku,’’ jelasnya. Perbuatan Arwin diduga melanggar pasal 2 (1), pasal 3, dan pasal 5 UU Pemberantasan Korupsi. Pasal ini merupakan norma larangan bagi pejabat yang memperkaya diri, menyalahgunakan kewenangan, dan menerima hadiah.
’’Hasil penyidikan KPK, tersangka juga menerima semacam hadiah dari pengusaha terkait penerbitan izin tersebut,’’ ujarnya. Prinsipnya, perbuatan Arwin mirip perbuatan Bupati Pelelawan Tengku Azmun Djafaar. Dia disidangkan setelah kedapatan mengobral izin pemanfaatan hutan sehingga merugikan negara Rp1,2 triliun. Azmun kini menjalani hukuman sebelas tahun penjara gara-gara menerbitkan izin yang sama kepada sejumlah pengusaha kayu. ’’Pemeriksaan sebagai tersangka belum kami lakukan,’’ ujarnya. Untuk mendalami kasus itu, pertengahan Agustus lalu KPK menggeledah kantor bupati dan kantor Sekretaris Daerah Siak. Penggeledahan juga dilakukan di beberapa perusahaan kayu yang diduga mendapatkan izin itu. Di antaranya, PT Siak Raya Group di Jl. Sutan Syarif Kasim, Pekanbaru. Tim menggeledah beberapa anak perusahan PT SRG. Misalnya, PT SRP, PT QI, dan PT NTR. (*)
Kalah Judi, Pengusaha Tiongkok Selundupkan Sabu-Sabu Rp2,5 M Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar
FOTO JPNN
KURIR SABU-SABU: Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Bandara Soekarno Hatta menggagalkan upaya penyelundupan 2.050 gram sabu-sabu dari seorang warga Tiongkok.
Jibril Danai Vaksin H1N1 Diuji Coba Oktober Peledakan 17 Juli
babi di Malaysia, 68 di antaranya Laporan Wartawan JPNN meninggal dunia. ’’Kita lebih keEditor: Nizwar cil,’’ kata Siti. Dia mengatakan, sesuai deJAKARTA – Kendati jumlah ngan prosedur penanganan yang pasien H1N1 (flu babi) di Indo- dilakukan negara maju, jika panesia terus meningkat, Menteri Ke- sien H1N1 mencapai lebh dari sehatan (Menkes) Siti Fadilah Su- 1.000, maka pertambahan pasien pari mengimbau agar masyarakat tidak akan dihitung lagi. Fokus tak perlu risau. Sebab, pada Okto- penanganan juga diprioritaskan ber 2009, vaksin H1N1 akan mulai pada pasien yang menderita indiujicobakan. Dengan demikian, feksi berat. ’’Kita akan ikuti propenyakit itu bisa dicegah sejak dini. sedur penanganan yang dilaku’’Trial vaksin H1N1 akan di- kan banyak negara,’’ jelasnya. Sementara itu, Dirjen Pengenmulai Oktober. Kita akan pertimbangkan apakah betul vaksin yang dalian Penyakit dan Penyehatan dibuat itu bisa melindungi manusia Lingkungan (P2PL) Depkes atau tidak,’’ terang di sela-sela bu- Tjandra Yoga Aditama mengaka puasa bersama di kediamannya takan, saat ini yang bisa dilakukan Depkes adalah mengamati Jl. Denpasar, Jakarta Selatan. Menkes menjelaskan, saat ini perkembangan virus tersebut. Sejumlah penderita H1N1 di 24 bab, virus tersebut telah menginprovinsi mencapai 1.083 orang. feksi unggas di beberapa negara. Delapan orang di antaranya me- ’’Kita berupaya agar virus terninggal dunia. Jumlah itu relatif sebut tidak berkoalisi. Pengamakecil jika dibandingkan negara tan terus kami lakukan. DemiAsia lain. Seperti Malaysia. Dari kian pula survaillence kita in1.000 pasien yang terinfeksi flu tensifkan,’’ jelasnya. (*)
Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar JAKARTA – Muhammad Jibril, akhirnya menjadi penghuni Rutan Mako Brimob, Kelapadua, Depok. Polisi menetapkan putra Abu Jibril itu sebagai tersangka terkait terorisme. Penetapan itu juga sesuai dengan batasan 7 x 24 jam sejak penangkapan. ’’Sudah ditetapkan sebagai tersangka, dan kami lakukan upaya penahanan,’’ kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Nanan Soekarna di Mabes Polri kemarin (1/9). Penetapan tersebut sesuai dengan hasil penyidikan yang dilakukan polisi, terutama sejak penangkapan Jibril pada 25 Agustus lalu. Nanan menjelaskan, Jibril diduga berperan dalam kegiatan yang memudahkan aksi teror peledakan bom di Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton pertengahan 17 Juli lalu. ’’Berkaitan dengan pendanaan dan beberapa hal
dari dua jam sejak pengulain,’’ terang jenderal binmumannya sebagai tertang dua tersebut. Pihak sangka, pukul 13.30 WIB keluarga juga sudah diberi di Mabes Polri. kesempatan untuk berJibril dikenai empat patemu. sal, di antaranya dua pasal Selain itu, Jibril yang UU Terorisme, yakni permemiliki nama alias Mumufakatan jahat untuk tinhammad Ricky Ardan itu dak pidana terorisme dan juga diduga menggunakan pemberian kemudahan. identitas palsu. Namun, Selain itu, dia juga dikenai Nanan enggan membeNanan Soekarna pasal KUHP dan UU Keberkan lebih jauh tentang imigrasian. ’’(Dia) mengperan Jibril. ’’Kita tetap dengan asas praduga tak bersalah,’’ kata gunakan dokumen palsu,’’ terang Nanan. mantan Kapolda Sumut itu. Abu Jibril yang didampingi kuasa Dalam pembiayaan aksi peledakan bom, kali ini polisi menduga dana tidak hukumnya, kemarin mendatangi Madikirimkan melalu transaksi bank. Uang bes Polri. Namun, mereka lantas bertersebut diduga dibawa langsung dari tolak menuju Rutan Mako Brimob, Kelapadua, Depok. luar negeri ke Jakarta. Saat ditanya terkait peranan anakJibril sebelumnya ditangkap aparat pada 25 Agustus pukul 15.00 WIB se- nya, Abu Jibril yakin anaknya tidak kitar 500 meter dari kompleks Wita- terlibat. ’’Belum dibuktikan. Saya naharja, Pamulang, Tangerang Selatan. yakin, karena dia anak saya,’’ kata Penangkapan itu hanya selang kurang Abu Jibril. (*)
TANGERANG – Pengusaha Tiongkok bernama Liu Cin Chung (52), ditangkap petugas Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Bandara Soekarno Hatta Minggu lalu (30/8). Ia berusaha menyelundupkan sabu-sabu seberat 2.050 gram (2,05 kg). Dalam pengembangan, Liu menyebut keterlibatan Catherine (25), warga Taman Palem Lestari, Blok A22/31 RT 12/16, Cengkareng, Jakarta Barat. Tim gabungan dari Satgas Airport Interdiction Bandara Soekarno-Hatta langsung menjadikan Liu sebagai umpan untuk bertemu Chaterine di Hotel Novotel, Mangga Dua, Jakarta. Kemarin siang (31/8), Catherine ditangkap setelah menerima sabu-sabu senilai Rp2,5 miliar tersebut. Kepala Kantor Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta Bahaduri Wijayanta kepada wartawan kemarin menyebutkan, penyelundupan itu terungkap setelah petugas mencurigai gerakgerik penumpang pesawat Eva Air (BR) 237 dari Taiwan yang tiba di Bandara Soekarno Hatta Minggu pukul 12.51 WIB. Setelah mengamati koper yang dibawa tersangka lewat mesin X-Ray, petugas langsung curiga. Petugas langsung membuka isi koper. ’’Hasilnya, ditemukan 2.050 gram sabu-sabu yang disembunyikan di dinding koper,’’ kata Bahaduri. Kepada petugas, Liu mengaku hanya kurir yang disuruh seseorang di Taiwan untuk membawa barang haram itu ke Indonesia dengan upah Rp20 juta. Dia menerima tugas itu setelah bangkrut karena kalah judi. ’’Karena tidak punya penghasilan lagi untuk kebutuhan hidup sehari-hari, dia akhirnya menerima tawaran untuk membawa sabusabu,’’ ujar Bahaduri. Dari tangan Catherine, juga disita alat-alat yang diduga akan digunakan untuk membuat paket kecil sabu-sabu, seperti timbangan dan plastik kecil. Tetapi, dia tidak bisa dihadirkan kemarin karena harus dirawat di RS Husada, Jakarta Barat. Dia mengalami stres berat sehingga asam lambungnya meningkat. Kedua tersangka dijerat pasal 61 ayat 1 UU No. 5/1997 tentang Psikotropika. Ancaman pidana kurungannya paling lama sepuluh tahun dan denda paling banyak Rp 300 juta. Selain itu, mereka juga dijerat pasal 102e jo 103c UU No. 17/2006 tentang Kepabeanan dengan ancaman penjara paling lama lima tahun dan denda Rp1 miliar. Untuk penyelidikan lebih lanjut, kedua tersangka dan barang bukti diserahkan ke Direktorat IV Narkoba dan Kejahatan Terorganisasi Mabes Polri. (*)
METRO BISNIS
4
Ekspor Capai USD9,56 M
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Electrolux Mengapresiasi Konsumen
Laporan Wartawan JPNN Editor: Trufi Murdiani JAKARTA - Kinerja ekspor mulai menunjukkan tren positif. Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, ekspor Indonesia periode Juli 2009 berhasil menembus USD9,56 miliar. Kepala BPS Rusman Heriawan mengatakan, kinerja Juli tersebut berarti naik 2,85 persen dibandingkan ekspor Juni 2009 yang sebesar USD9,38 miliar. ’’Baik ekspor migas maupun nonmigas, semuanya naik,” ujarnya di kantor BPS kemarin. Data BPS menunjukkan, ekspor migas Juli mencapai USD1,47 miliar atau naik 1,28 persen dibandingkan periode Juni 2009 yang sebesar USD1,45 miliar. Adapun ekspor nonmigas naik 3,14 persen dari USD7,92 miliar pada Juni menjadi USD8,17 miliar. Menurut Rusman, secara kumulatif nilai ekspor Indonesia selama Januari-Juli 2009 mencapai USD59,72 miliar atau turun 27,98 persen dibandingkan periode sama 2008. Sementara ekspor nonmigas mencapai USD51,08 miliar atau turun 20,13 persen. ’’Jika dilihat tren 2009, ekspor masih positif, tapi tetap sulit untuk mempertahankan seperti kinerja 2008,” katanya. Rusman mengatakan, ekspor batu bara menjadi salah satu penyumbang nilai peningkatan yang cukup besar. Pada periode Januari-Juli, nilainya meningkat 22 persen dibandingkan tahun lalu, yakni dari USD5,57 miliar menjadi USD6,8 miliar. Meski demikian, dalam waktu yang sama, volume ekspor batu bara menurun 9,19 persen. Yakni dari yang sebelumnya 121,4 juta ton pada 2008 menjadi 110,2 juta ton. ’’Artinya, ada kenaikan harga batu bara yang signifikan sehingga nilai ekspor meningkat,” terangnya. Sementara itu, tren impor juga mengalami kenaikan. Data BPS menunjukkan bahwa pada periode Juli 2009, nilai impor mencapai USD8,69 miliar atau naik 9,48 persen dibanding Juni 2009 yang sebesar USD7,94 miliar. ’’Nilai impor kumulatif JanuariJuli 2009 mencapai USD50,07 miliar,” ujarnya. (*)
10.120 SUMBER BI
Laporan/Editor: Trufi Murdiani
APRESIASI ELECTROLUX: Kulkas dua pintu dan mesin cuci top loading merupakan produk terbaru Electrolux. Untuk mengapresiasi konsumen di bulan puasa, Electrolux juga bagi-bagi hadiah menarik.
FOTO TRUFI M.
Pegadaian Siapkan Dana Rp6 Miliar Laporan/Editor: Trufi Murdiani BANDARLAMPUNG Menghadapi hari raya Idul Fitri, Perum Pegadaian cabang Telukbetung menyiapkan dana segar sebesar Rp6 miliar. Menurut Pimpinan Cabang Pegadaian Telukbetung Mas’ud, itu dilakukan untuk memenuhi permohonan akad gadai nasabah. Estimasi besaran dana yang disiapkan itu, menurutnya, berdasarkan tren yang terjadi saat menjelang Lebaran tahun lalu. ’’Di
mana saat menjelang puasa, ratarata dana yang terserap kepada nasabah sebesar Rp54 miliar. Sedangkan menjelang Lebaran ratarata Rp6 miliar,” ujarnya kepada Radar Lampung kemarin. Selain menyiapkan dana segar, Perum Pegadaian cabang Telukbetung juga mengoperasikan enam outlet Pegadaian di sejumlah kecamatan yang potensial. Yaitu di Kecamatan Sidomulyo, Panjang, Pasar Klowon, Pengajaran, Kotakarang, dan Diponegoro. ’’Keenam outlet itu mulai beroperasi Oktober 2008 lalu dan
respons masyarakat sangat bagus,” kata Mas’ud. Mengenai peningkatan transaksi, terutama gadai barang oleh nasabah, menurutnya telah mengalami peningkatan signifikan sejak sebelum Ramadan lalu. Yaitu naik 10-20 persen dibandingkan hari normal. ’’Jenis barang yang paling dominan digadaikan sebelum Ramadan adalah BPKP motor dan sebelum Lebaran biasanya perhiasan emas. Sedangkan motor banyak yang ditebus karena biasanya digunakan masyarakat untuk mudik menjelang Lebaran,”
papar dia. Latar belakang nasabah yang menggadaikan barangnya, umumnya ibu rumah tangga. Lalu disusul pegawai maupun karyawan swasta, serta masyarakat dari berbagai profesi termasuk pedagang dan guru. ’’Saat ini masyarakat mulai menaruh kepercayaan yang tinggi terhadap Pegadaian. Karenanya kami juga senantiasa meningkatkan layanan yang prima. Ini sesuai moto kami, yaitu mengatasi masalah tanpa masalah baru,” ujar dia. (*)
BANDARLAMPUNG - Ada kabar gembira bagi masyarakat Bandarlampung yang ingin memiliki alat elektronik dengan kualitas super namun harganya sangat terjangkau, seperti barang-barang rumah tangga sekelas Electrolux. Karena pada bulan Ramadan yang penuh berkah ini, Electrolux mengeluarkan barang-barang terbaru yang kualitasnya tak perlu diragukan lagi, tapi dengan harga tetap terjangkau. Branch Manager PT Electrolux Indonesia cabang Lampung Sobri menyebutkan, saat ini tersedia berbagai barang elektronik untuk kebutuhan rumah tangga yang sangat dibutuhkan pada bulan puasa maupun menyambut Lebaran nanti. Seperti, kulkas dua pintu kapasitas 210 dan 180 liter dengan harga mulai Rp2 jutaan. Ada pula kulkas satu pintu yang harganya berkisar Rp1,5 juta. ’’Electrolux juga sedang mempromosikan produk mesin cuci terbaru yang top loading dengan keunggulan tabung terpisah untuk pencuci dan pengering,” ujarnya kepada Radar Lampung kemarin. Tersedia pula cheese freezer dengan kapasitas 218 dan 298 liter. Pada bulan Ramadan ini, Electrolux juga mengapresiasi konsumennya dengan mengadakan program Electrolux BagiBagi Hadiah Menarik. Di mana, kata Sobri, dengan program ini konsumen akan mendapatkan hadiah langsung yang sangat mena-
rik dan berlaku pada periode 15 Agustus hingga 30 September. ’’Untuk setiap pembelian mesin cuci front load semua tipe akan mendapatkan hadiah langsung berupa cover body mesin cuci dan 1 kg Rinso Matic,” ujarnya. Selain itu, untuk setiap pembelian mesin cuci front load tipe EWF8556 dan EWF8576 akan langsung mendapatkan cover body mesin cuci, 1 kg Rinso Matic, dan car vacuum cleaner ZB412. Lalu, untuk setiap pembelian kompor gas tanam/hob atau free standing cooker, konsumen langsung mendapatkan hadiah selang dan regulator kompor gas yang berkualitas prima. Saat ini, Electrolux juga mulai memasarkan air conditioner (AC). Di mana alat ini sebenarnya sudah lama dipasarkan di Eropa, namun baru diperkenalkan di Indonesia. Keunggulannya sudah plasma cluster dan memiliki filter vitamin C. ’’Barang-barang yang baru itu semua ready stock. Di mana selain tersedia di showroom Electrolux yang ada di Jalan Antasari, Bandarlampung, bisa pula dijumpai di Chandra Superstore, Plaza Lotus, Toko Yen, Toko Raja Electronic, dan toko-toko elektronik terkemuka lainnya di kota ini,” ujar dia. Bagi masyarakat yang ingin memiliki produk-produk Electrolux tersebut, cara kepemilikannya pun bisa tunai atau kredit. ’’Untuk pilihan pembelian secara kredit, kami bekerja sama dengan Adira Finance, FIF, dan Prima Finance,” imbuh Sobri. (*)
Bangun Pabrik, Atasi Harga Naik Hasil Rakor Pergulaan Laporan Wartawan JPNN Editor: Trufi Murdiani JAKARTA - Harapan konsumen untuk mendapat solusi cepat atas kenaikan harga gula akhirakhir ini harus ditunda. Rapat koordinasi tingkat menteri kemarin hanya memutuskan untuk menjaga kestabilan harga gula dalam jangka panjang. Tindak lanjut keputusan itu adalah pemerintah membangun pabrik gula baru untuk menambah stok gula nasional. ’’Kita akan investasi membangun pabrik gula, jumlahnya antara 1-3 pabrik. Tapi, ini proyek multiyears,” ujar Deputi Menko Perekonomian Bidang Kelautan dan Pertanian Bayu Krishnamurti seusai rakor di Kementerian Koordinator Perekonomian kemarin. Hal itu akan menjadi bagian dari
kebijakan pemerintah baru, namun pembangunan setiap pabrik diperkirakan membutuhkan waktu paling cepat 18 bulan. Dengan begitu, diperkirakan paling tidak butuh waktu 2-3 tahun untuk pembangunan seluruh pabrik gula baru tersebut. Investasi tersebut diambilkan dari dana APBN 2010. Pembangunan pabrik ini, kata dia, sudah disampaikan kepada Presiden SBY dalam kerangka revitalisasi industri. Di mana revitalisasi pabrik gula menjadi prioritas. ’’Satu pabrik butuh investasi Rp1-1,5 triliun,” tuturnya. Bayu menuturkan, pemerintah mengkaji rencana pembangunan pabrik gula tersebut. Dalam hal ini, yang bertugas mengkaji adalah menteri perindustrian, Menneg BUMN dan menteri pertanian. ’’Satu pabrik diperkirakan berkapasitas 10 ribu ton cane per day),” ungkapnya. (*)
METRO BISNIS
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
5
Sheraton Galang Dana untuk Unicef Laporan Eka Yuliana Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG - Hotel Sheraton tahun ini kembali menyelenggarakan agenda rutin tahunan yang berhubungan dengan kemanusiaan dan kepedulian sosial. Sebagai salah satu hotel di bawah naungan Starwood, Hotel Sheraton bekerja sama dengan sebuah badan kemanusiaan dunia, United Nations Children’s Fund (Unicef) memberikan bantuan kemanusiaan kepada anakanak di seluruh dunia. Sejak peluncuran pertamanya pada tahun 1995, Starwood, karyawan, dan para tamu telah mengumpulkan USD20 juta untuk mendukung kegiatan Unicef di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Menurut Director of Sales Hotel Sheraton Tina Randy, dana
tersebut diperuntukkan vaksinasi anak-anak dalam melawan penyakit yang rawan terjadi pada anak usia balita. Serta pencegahan terhadap penularan virus HIV dari ibu ke bayi. Dimulai hari ini (1/9), Sheraton Lampung akan melaksanakan kegiatan sosial tersebut. ’’Tujuannya mengajak masyarakat Lampung terlibat langsung dalam kegiatan amal, dan bersama-sama kita tunjukkan bahwa kita adalah masyarakat yang peduli sesama,” terangnya. Khususnya, kata dia, kepedulian terhadap masa depan anakanak di seluruh dunia. Untuk tahun ini, Unicef masih memfokuskan bantuan kemanusiaan tersebut untuk anak-anak di Afrika, Asia, dan belahan dunia lain terutama negara berkembang. Yakni yang masih banyak menderita TB, polio, dan sebagainya.
Di Indonesia, anak-anak kita juga masih banyak yang membutuhkan bantuan dan perhatian. Oleh karena itu, Unicef bekerja sama dengan Hotel Sheraton mengajak masyarakat berpartisipasi dalam kegiatan sosial tersebut. Kegiatan sosial dilaksanakan pada tanggal 1, 4, 8, 11, 15, dan 18 September 2009 setiap pukul 17.00 hingga 19.00 WIB. Pada tanggal tersebut, Sheraton Lampung menyelenggarakan pasar malam di halaman parkirnya. ’’Kami akan menghidangkan aneka makanan,” lanjut ibu dua anak ini. Seperti steak, chicken cordon blue, martabak telur, mi kocok, bakso, soft drink, dan healthy juice. Untuk harga, kata Tina, ditawarkan dengan sangat murah. Yakni mulai Rp5 ribu. Para pengunjung dapat membeli langsung kupon saat acara atau melakukan pemesanan terlebih dahulu. (*)
FOTO IST
PROGRAM PEDULI: XL Center mengadakan program Kurma Ramadan Rame untuk pembuka puasa customer yang datang ke sana mulai pukul 16.00–18.00 WIB. Hal ini merupakan wujud kepedulian XL kepada customer setianya yang berkunjung ke XL Center di bulan Ramadan.
Innova J Grade Mulai Dipasarkan Laporan/Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG - PT Toyota-Astra Motor (TAM) menawarkan varian baru Kijang Innova, J Grade. Keluarga terbaru Kijang Innova itu hanya dibanderol Rp179,9 juta on the road Jakarta. Di Lampung, harganya di kisaran Rp180-an juta. Terhitung September 2009, Auto 2000 Radin Intan, Bandarlampung, mulai memasarkan Innova termurah di kelasnya itu. ’’Bulan ini Innova J Grade mulai kita pasarkan. Harganya kemungkinan selisih Rp3 juta dari Jakarta. Bagi masyarakat yang mau inden, bisa langsung
ke diler (Auto 2000, Red),” kata Kepala Cabang Auto 2000 Radin Intan Nur Imansyah Tara kepada Radar Lampung kemarin. Innova J Grade dihadirkan untuk merangkul para pemilik kendaraan, semisal Avanza, yang ingin naik kelas ke Innova. Selama ini perbedaan harga dua model ini memang lumayan jauh. Tipe terendah Innova (E Std Gasoline Minor Change) dilansir seharga Rp198,05 juta. Sementara tipe tertinggi Avanza (1.5 S A/T Minor Change) adalah Rp168,4 juta. Nah, kehadiran J Grade yang ada di tengah-tengah ini diharapkan bisa menggaet pengguna Avanza atau konsumen baru yang berminat dengan MPV (multipur-
pose vehicle) andalan Toyota itu. Kehadiran J Grade ini melengkapi 15 varian Innova yang sudah ada sebelumnya E, G, serta V yang terdiri dua model mesin bensin dan diesel. ’’Di tengah persaingan yang semakin ketat di pasar MPV saat ini, Kijang Innova masih memimpin di kelasnya. Yakni dengan pangsa pasar di atas 76,1 persen untuk retail sales semester pertama 2009 ini karena merupakan kendaraan yang sesuai kebutuhan keluarga Indonesia,” kata Johnny Darmawan, presiden direktur PT Toyota Astra Motor. Secara tampilan luar, tak banyak perbedaan J Grade dengan kakak-kakaknya. Yang cukup
terlihat hanyalah penggunaan pelek kaleng. Varian ini juga tidak menggunakan fog lamp seperti model E. Di bagian interior perubahan terlihat dari tak adanya tape pada bagian tengah konsol, single air conditioner, dan jok yang dilapis vinyl. Lainnya, tak ada perubahan. Dari sisi mesin, J Grade menggunakan mesin bensin 2KD-FTV 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, VVT-i berkapasitas 1.998 cc. Mesin ini menghasilkan tenaga 136 ps pada 5.600 rpm dan torsi 18,6 kgm pada 4.000 rpm. Varian J Grade ini tetap dilengkapi tilt & power steering, power windows & power door lock, dan Toyota Auto Alarm. (*)
FOTO IST
KONTRIBUSI: Untuk berkontribusi pada dunia pendidikan dan sosial, PT Sharp Electronics Indonesia (PT SEID) membuka program keterampilan dan pelatihan kerja bagi remaja putus sekolah dan kurang beruntung. Program ini bekerja sama dengan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Bina Mandiri di bawah pengawasan Direktorat Jenderal Pendidikan Nonformal dan Informal Departemen Pendidikan Nasional.
Satelit Palapa-D Indosat Meluncur Sukses Laporan/Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG – PT Indosat Tbk. (Indosat) berhasil meluncurkan Satelit Palapa-D pada Senin (31/8) pukul 17.28 waktu setempat atau 16.28 WIB dari tempat peluncuran satelit di Xichang, Tiongkok. ’’Kami bersyukur kepada Tuhan YME atas berhasilnya peluncuran Satelit Palapa-D dalam kondisi cuaca yang sangat mendukung. Peluncuran satelit ini kami persembahkan bagi bangsa dan seluruh masyarakat Indonesia, sebagai wujud dan semangat menyatukan cinta kepada negeri melalui teknologi dan layanan telekomunikasi satelit. Dan itu akan menjamin keterhubungan antarwilayah di seluruh negeri ini, serta menghubungkan Indonesia ke berbagai penjuru dunia,” ujar Har-
ry Sasongko, president director & CEO Indosat, usai menyaksikan peluncuran di Xichang. Satelit Palapa-D diproduksi Thales Alenia Space France (TAS-F) yang ditunjuk oleh Indosat sebagai mitra pengadaan. Dengan platform Thales Alenia Space Spacebus 4000B3, Satelit Palapa-D digaransi beroperasi selama 15 tahun dan memiliki kapasitas lebih besar dibandingkan Palapa-C2. Yaitu 40 transponder yang terdiri 24 standar C-band, 11 extended C-band, serta 5 Ku-band, dengan jangkauan mencakup Indonesia, negara-negara ASEAN, Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Australia. Saat diluncurkan, Satelit Palapa-D memiliki berat 4.100 kg dan tenaga payload sebesar 6 kW. ’’Satelit Palapa-D ini juga merupakan wujud komitmen kami dalam memberikan pelayanan terbaik dan berkesinambungan
bagi pelanggan pengguna layanan satelit. Seperti halnya Satelit Palapa-C2, Satelit Palapa-D juga akan kami manfaatkan sebagai backbone untuk mendukung layanan Indosat lainnya seperti seluler serta telepon dan data tetap,” tambah Harry Sasongko. Layanan dari Satelit PalapaD yang disediakan Indosat, antara lain, transponder lease untuk layanan broadcasting dan cellular backhaul sebagai basic service, VSAT service, DigiBouquet, dan telecast service sebagai nilai tambah yang semuanya ditujukan untuk memenuhi kebutuhan korporasi dalam komunikasi data dan broadcasting. Layanan satelit ini melengkapi dan memberikan nilai tambah dari layanan jaringan terestrial serta komunikasi voice dan data yang telah dijalankan Indosat selama ini. (*)
7
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Bandarlampung, Lampung Selatan, Pesawaran
FOTO ERWIN SAJJAH
PD MASIH BENTUK TIM 9: Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Hi. Zulkifli Anwar saat memberikan keterangan pers kemarin.
Kherlani Berpeluang Gunakan PKS-PAN Laporan Dina Puspasari Editor: Senen
Acad Tunggu Pinangan Eddy Laporan Dina Puspasari Editor: Senen BANDARLAMPUNG – Mantan Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Lampung Sjachrazad Z.P. siap dipinang menjadi bakal calon (balon) wakil wali kota berpasangan dengan balon wali kota incumbent Eddy Sutrisno. Acad –sapaan akrab Sjachrazad Z.P.– mengaku masih menunggu pinangan itu. ’’Saya akan lihat kondisi karena sudah dua kali berturut-turut mencalonkan diri sebagai wali kota kalah. Saya tidak mau (kalah) tiga kali. Kalau dipinang Eddy sebagai wakilnya, ya mudah-mudahan saja,” kata Acad kepada Radar Lampung usai pelantikan 72 anggota DPRD Lampung kemarin. Adik kandung Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. ini menambahkan, dirinya memang
tidak akan memaksakan diri maju sebagai balon wali kota periode 2010–2015 karena tidak mau kalah lagi. Karena itu, Acad tidak mematok posisi balon wali kota pada Pilkada 2010. Sementara sebagai pasangannya, Acad menginginkan seorang yang cocok secara pribadi dan program. Jika dirinya hanya maju menjadi balon wakil wali kota, Acad tidak ingin hanya menjadi cadangan dan duduk manis menerima gaji buta. ’’Apalagi, saya memiliki pengalaman sebagai birokrat dan saya harus berkontribusi terhadap kota ini,” sambungnya. Terkait wacana tersebut, Eddy Sutrisno belum mau memberikan konfirmasi. Ketua DPD II Partai Golkar (PG) Bandarlampung ini masih enggan berbiaca terkait pilkada, termasuk wacana bahwa dirinya akan menggandeng Acad. Eddy enggan membeberkan
kriteria balon wakil wali kota yang akan berpasangan dengannya. ’’Nanti saja,” singkat Eddy kepada Radar Lampung belum lama ini. Terpisah, tahapan penjaringan balon bupati/wali kota dari PG dalam sejumlah Pilkada 2010 mulai dilakukan usai Musyawarah Nasional (Munas) PG Oktober 2009. Pembicaraan balon-balon kepala daerah dari partai beringin akan dilakukan tepatnya usai pelaksanaan musyawarah daerah (musda) kabupaten/kota. ’’Pembahasan akan diputuskan melalui pleno PG setelah munas,” kata Sekretaris DPD II PG Bandarlampung Khairul Bakti. Sementara yang dilakukan PG sekarang ini adalah melakukan konsolidasi internal partai untuk mempersiapkan langkah-langkah strategis dalam pilkada. PG juga memiliki aturan dan mekanisme sendiri dalam pilkada. (*)
Usai Idul Fitri Rekrut PPK Laporan Wartawan RNN Editor: Senen KALIANDA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Selatan menjadwalkan setelah hari raya Idul Fitri 1430 Hijriah akan merekrut panitia pemilihan kecamatan (PPK). Anggota KPU Lamsel Dra. Erlina mengatakan, persyaratan dan mekanisme perekrutan anggota PPK itu masih sama saat merekrut PPK untuk Pileg 2009. ’’Prinsipnya sama,” kata Erlina di kantor KPU Lamsel, Jl. Raden Intan, Kalianda, kemarin (1/9). Syarat untuk calon anggota PPK adalah tidak terlibat partai politik, bisa baca-tulis, dan mengutamakan keterwakilan pe-
rempuan dengan batas usia minimal 25 tahun. Seleksinya berupa seleksi berkas, seleksi administrasi, tes tertulis, uji publik, dan wawancara. ’’Materinya seputar pelaksanaan pilkada dan UU No. 32/2004 yang direvisi menjadi UU No. 12/2008,” kata Erlina. Ketua Pokja Rekrutmen Penyelenggara Pilkada KPU Lamsel ini menegaskan, dalam perekrutan pihaknya tidak mempertimbangkan keanggotaan PPK Pileg dan Pilpres 2009. ’’Kita tidak melihat pengalaman. Semua calon memiliki kesempatan sama,” tegas Erlina. Setelah PPK terbentuk, baru kemudian merekrut panitia pemungutan suara (PPS). Secara teknis, prinsip dan tata caranya
hampir menyerupai rekrutmen PPK. ’’PPK maupun PPS kita targetkan Januari 2010 sudah terbentuk dan mulai bekerja,” ujar Erlina. Disinggung mengenai alokasi anggaran tahapan awal Pilkada Lamsel yang dikucurkan melalui APBD Perubahan, KPU akan menyesuaikan dana yang ada. ’’Satu-satunya sumber biaya pilkada adalah anggaran pemda. Kita sebagai penyelenggara tinggal menyesuaikan saja,” tandas Erlina. Diketahui, untuk tahapan awal pilkada, KPU Lamsel mengajukan dana Rp1,02 miliar. Dana tersebut di antaranya untuk merekrut PPK dan PPS. Karena dana yang tersedia terbatas, pemkab setempat hanya menyetujui Rp300 juta. (*)
Herman H.N. Optimistis Dapat Perahu Politik Laporan Dina Puspasari Editor: Senen BANDARLAMPUNG – Kepala Biro Keuangan Pemprov Lampung Herman H.N. bakal ikut penjaringan bakal calon (balon) wali kota Bandarlampung dari Partai Demokrat (PD). Diketahui, partai pemenang Pemilu 2009 ini menjadwalkan pendaftaran balon pada pertengahan bulan ini. ’’Saya akan daftar ke PD karena peluangnya ada,” kata Herman kepada wartawan usai menghadiri pelantikan anggota DPRD Lampung periode 2009– 2014 kemarin. Pada kesempatan kemarin, Herman juga mengaku optimistis mendapatkan parpol yang akan digunakannya sebagai pe-
rahu dalam Pilkada Bandarlampung 2010. Karena itu, dirinya tidak akan mengantisipasi pengumpulan KTP dukungan yang akan digunakan untuk maju dari jalur perseorangan atau nonpartai. ’’Kalau ada orang yang kumpulkan KTP, itu bohong,” ujar Herman. Terkait balon wakil wali kota yang akan mendampinginya kelak, Herman menyatakan belum akan memprioritaskan hal tersebut. Dikatakan, dirinya akan menyerahkan hal itu kepada penjaringan melalui mekanisme partai pengusung. Di tempat sama, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PD Lampung Hi. Zulkifli Anwar mengatakan bahwa kini Tim 9 pilkada tengah dibentuk. ’’Surat
keputusan (SK) Tim 9 pilkada sendiri masih diusulkan ke DPP PD,” kata Zulkifli. Ditambahkan Sekretaris DPD PD Lampung Hi. Fajrun Najjah Ahmad, memang partainya lebih dahulu membuka pendaftaran dibandingkan dengan parpol lain. Tujuannya, kata dia, supaya persiapan balon yang nantinya diusung PD dapat dilakukan secara maksimal.’’Sebab, target kami adalah memenangi seluruh pilkada pada 2010,” kata Fajar, sapaan akrabnya. Target memenangkan pilkada ini, lanjutnya, bukan semata-mata karena PD ingin memegang kekuasaan. Yang lebih penting, agar program-program prorakyat yang secara nasional dilakukan Presiden SBY dalam periode kedua kepemimpinannya dapat terjaga dan berjalan. (*)
BANDARLAMPUNG – Kherlani berpeluang menggunakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai perahu politik pada Pilkada 2010. Sebab, wakil wali kota Bandarlampung ini masuk dalam bursa bakal calon (balon) wali kota Bandarlampung dari dua parpol tersebut. Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Lampung Ahmad Jajuli mengatakan bahwa terdapat tiga nama yang kini tengah dijaring oleh partainya. Ketiganya cukup intensif melakukan komunikasi politik dengan PKS. Yakni Eddy Sutrisno,
Kherlani, dan Nurdiono. ’’Masih ada kemungkinan bertambah,” kata Jajuli kepada Radar Lampung usai pelantikan 72 anggota DPRD Lampung kemarin. Sementara, terdapat dua balon yang telah melakukan komunikasi politik dengan DPW PAN Lampung dan berpeluang diusung. ’’Yang sudah melakukan kontak adalah Herman H.N. dan Kherlani,” kata Ketua DPW PAN Lampung Irfan Nuranda Jafar di sela-sela pisah sambut anggota DPRD Lampung. Jajuli melanjutkan, PKS sendiri mengajukan kader internal untuk dimajukan sebagai balon wakil wali kota. Di antaranya, Ahmad Junaidi Auly dan Hantoni Hasan. ’’Sebelum Lebaran, kita sudah putuskan nama-na-
manya. Kita kan sudah lima bulan memproses ini,” janji Jajuli. Aab dan Gunadi Siap Maju Pada bagian lain, mantan Ketua DPW PAN Lampung Abdullah Fadri Auli menyatakan siap maju dalam Pilkada Pringsewu. Senada, Ketua DPD Partai Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim juga kini tengah menimbang permintaan kader untuk maju sebagai kepala daerah. ’’Kalau saya maju, jelas menggunakan perahu PAN karena saya kader. Terkait dukungan yang mengalir di masyarakat, saya siap saja,” kata Aab –sapaan akrab Abdullah Fadri Auli– usai dilantik menjadi anggota DPRD Lampung pe-
riode 2009–2014 kemarin. Sementara, Gunadi mengatakan bahwa kini kader Partai Gerindra di Bandarlampung dan Lampung Tengah sudah memintanya untuk maju dalam pilkada setempat. ’’Jadi ada dua daerah. Saya akan lihat nanti mana yang potensial,” kata calon terpilih DPR RI ini. Terkait penjaringan balon, Irfan mengatakan bahwa PAN telah memulai rapat-rapat internal untuk membahas pilkada. Sejumlah DPD PAN kabupaten/ kota juga telah mulai melakukan komunikasi politik dengan partai lain untuk membicarakan koalisi. ’’Mekanisme penjaringan belum semuanya dibuka dan disesuaikan dengan daerah masingmasing.”ujarnya. (*)
BERITA UTAMA
8
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Jawa Pos News Network
DPRD...
FOTO DWI PRIHANTONO
HARMONIS LAGI: Bupati Lampung Timur Satono menghadiri rapat paripurna di DPRD setempat kemarin.
Dewan... yang merupakan gabungan dari Partai Hanura (2), PNI Marhaenisme (1), PKPI (1), dan Partai Bulan Bintang (1). Setelah rapat paripurna, Satono langsung menyalami para anggota dewan dan undangan yang hadir. Namun, Satono tidak mau berkomentar ketika ditanya wartawan seputar kehadirannya di gedung dewan tersebut. Ia hanya melemparkan senyum. Ketua Sementara DPRD Lamtim Azwar Hadi mengharapkan
Sambungan dari Hal. 1 hubungan antara legislatif dan eksekutif yang kurang harmonis dapat diperbaiki. ’’Dengan pintu komunikasi yang lancar, maka roda pembangunan di Lamtim dapat berjalan lancar pula,” ujarnya. Sekkab Lamtim I Wayan Sutarja sebelumnya juga menyatakan, eksekutif siap kembali menjalin komuniksi dengan legislatif demi jalannya roda pemerintahan. Selain itu, diharapkan sejumlah tugas yang belum sempat dituntaskan dewan pe-
riode 2004–2009 dapat kembali dibahas bersama. Seperti pembahasan sembilan rancangan peraturan daerah dan laporan pertanggungjawaban penggunaan anggaran (LPPA) 2008. ’’Pada dasarnya, saat memberikan pengarahan kepada jajaran eksekutif, bupati juga telah menyatakan selalu siap bekerja sama dengan dewan periode 2009–2014,’’ ungkapnya. Dalam kesempatan sama, I Wayan menyatakan bahwa de-
BI... merger tahun 2004, ada surat berharga dalam bentuk valas, yang punya orang Pakistan. Uang itu tidak pernah masuk sebelumnya. Bank juga terus-menerus melakukan pelanggaran BMPK (batas maksimal pemberian kredit), CAR (rasio kecukupan modal), dan lain-lain,’’ papar mantan deputi gubernur senior Bank Indonesia ini. Meski demikian, Anwar menolak berasumsi tentang kondisi yang terjadi di Bank Century maupun membenarkan adanya persekongkolan jahat untuk menggangsir dana nasabah dan menimpakan akibatnya pada keuangan negara. ’’Kita tidak tahu persis. Tapi, Pak Jusuf Kalla
Sambungan dari Hal. 1 bilang ada kelemahan pengawasan bank, maka kita perlu lakukan audit,’’ tandasnya. Anwar juga menolak memberi petunjuk mengapa upaya penyelamatan yang dilakukan pemerintah melonjak sepuluh kali lipat dari awalnya sekitar Rp600 miliar menjadi Rp6,7 triliun. ’’Saya juga tidak tahu mengapa bisa seperti itu, bisa melonjak hampir sepuluh kali lipat. BPK itu lembaga auditor, harus berdasarkan fakta, tidak bisa menduga-duga,’’ elaknya. Anwar juga menolak mengonfirmasi tentang kabar yang menyebutkan salah satu deposan terbesar di Bank Cen-
tury adalah Hartati Murdaya, pengusaha yang dikenal dekat dengan kalangan istana. ’’Saya belum tahu,’’ elaknya. Setelah auditor-auditor BPK berhasil masuk Bank Century pada 26 Agustus, Anwar menjanjikan hasil audit diserahkan pada DPR dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) maksimal sebelum Lebaran. ’’Karena ini sudah menjadi perhatian publik, kita harapkan audit selesai sebelum Lebaran. Saya sudah minta mereka (auditor) kalau perlu tidak tidur sampai sahur agar audit bisa selesai sebelum Lebaran,’’ paparnya. Meski dirinya sempat
Meski... namanya itu juga mengetahui perihal penculikan tersebut. Radar Lampung kemudian ditunjukkan kediaman mertua Sujadi atau orang tua dari istrinya Sutinah. Tidak terlampau jauh, hanya berjarak sekitar 50 meter dari kediaman Sujadi, tampak sebuah rumah dengan cat putih yang telah pudar. Saat mengucap salam, tidak ada seorang pun yang menyahut. Namun, dari samping rumah, tergopoh seorang pria setengah baya yang belakangan diketahui bernama Dasmun (58), paman Sujadi. Dari penuturan Dasmun, kakek korban Samsumarto atau biasa dikenal dengan Kasiwan (61) diketahui tengah pergi ke rumah besannya di Dusun Trans 27, Desa Sidomakmur, Kecamatan Waypanji, Lampung Selatan. Keperluannya jelas untuk mengetahui perkembangan penculikan terhadap cucunya. Sementara istrinya, Runtah (57), tengah berada di kebun dan belum kunjung pulang sejak pagi. Sambil menunggu, dari penuturan Dasmun diketahui bahwa Sujadi pernah pulang ke rumahnya. Yaitu pada Minggu malam (30/8) atau sehari setelah kejadian. Namun, kepulangan Sujadi tidak terlalu lama. Setelah itu, ia pergi lagi. Di tengah obrolan yang makin menghangat, Runtah yang ditunggu-tunggu akhirnya datang. Dengan membawa sebuah bakul, Runtah ditemani Renaldi (9), adik Anang Subagio. Akhirnya, Radar Lampung dipersilakan masuk ke dalam ruang tengah rumah yang cukup besar itu. Di ruangan tersebut, jejeran jemuran tergantung dekat pintu masuk. Sementara di ujung dinding terlihat satu set sofa lusuh berwarna cokelat. Sementara di bagian belakang terdapat sebuah meja usang beserta dua buah kursi yang sudah miring. Setelah berbasa-basi sejenak, dari mulut Runtah meluncur cerita yang bernada keluhan. Wanita tengah baya ini berharap agar kasus tersebut dapat segera
ngan adanya peristiwa yang terjadi dalam rapat paripurna 18 Agustus 2009 diharapkan dapat menjadi pelajaran berharga bagi legislatif dan eksekutif. ’’Itu semua terjadi karena komunikasi yang terhambat. Ke depan, kami siap untuk senantiasa berkoordinasi dengan dewan dalam membahas berbagai persoalan. Mengenai yang sudah terjadi, biarlah itu menjadi pelajaran bagi semuanya,’’ ujar dia. (*)
menjadi salah satu saksi dalam kasus bantuan likuiditas Bank Indonesia (BLBI) pada 1999, Anwar menjamin dalam proses audit ini BPK tetap independen. ’’Saya ini bukan politisi, jelas BPK akan independen, tidak berpihak pada siapa pun, sesuai harapan masyarakat. Sumpah akan kita junjung tinggi,’’ tandasnya. Anwar juga mengingatkan audit BLBI sebenarnya sudah selesai dilakukan BPK. Hasilnya sudah disampaikan pada Polri dan Kejaksaan Agung. ’’Tapi kalau sampai sekarang tidak ada tindakan, itu bukan urusan kita (BPK) lagi,’’ tandasnya. (*)
Sambungan dari Hal. 1 diungkap pihak berwajib. Menurut Runtah, dirinya tidak begitu banyak mengetahui perkembangan kasus ini. Karena dirinya baru diberi tahu pada Minggu (30/8) lalu, atau sehari setelah kejadian. ’’Sekitar pukul 17.00 WIB, saya baru mendapatkan telepon yang memberi tahu kejadian ini. Suami saya (Samsumarto alias Kasiwan, Red) yang langsung berangkat ke Kalianda,’’ ujarnya sambil berlinangan air mata. Dari keterangan Runtah, diketahui pula bahwa sejak beberapa bulan terakhir, Sujadi tidak lagi menekuni profesinya sebagai seorang belantik sapi. Kini bapak dua anak itu menekuni bisnis dedak. Dengan mencarter sebuah truk, Sujadi membawa dedak tersebut ke daerah Solo, Jawa Tengah. ’’Penghasilannya sekarang sudah tidak seberapa lagi. Bayangkan saja dalam setiap pengiriman ia hanya memperoleh keuntungan Rp200/kilogram dedak. Belum dikurangi sewa kendaraan, operasional, dan sebagainya. Paling-paling hanya cukup untuk kebutuhan seharihari,’’ timpal Dasmun yang rumahnya bersebelahan dengan kediaman Runtah. Karena itu, tidak berlebihan kiranya jika pihak keluarga sangat terpukul dengan kejadian ini. Mereka tidak habis pikir mengapa para penculik tersebut sampai hati menjadikan Anang dan Lamto sebagai korbannya. ’’Kami terus terang bingung dengan kasus penculikan ini. Mengapa sasaran penculikan mereka adalah orang tidak mampu seperti kami. Kalau sudah begini, kami hanya bisa pasrah,’’ keluh Dasmun. Disinggung mengenai kronologis penculikan, Dasmun mengaku hanya sedikit mengetahuinya. Itu pun dari keterangan yang didapatnya dari penuturan Sujadiyanto saat ia pulang. Dari keterangan tersebut, ada satu hal yang menurutnya ganjil. Yaitu saat kedua anak yang masih tergolong cucunya itu pergi membeli mercon.
Sebelum membeli mercon, keduanya menitipkan sepeda motor yang mereka bawa di rumah seorang kerabatnya. Padahal, jarak antara rumah dan warung tempat membeli mercon tidak jauh lagi. Setelah membeli mercon, keduanya juga tidak langsung kembali mengambil sepeda motor yang dititipkan, malah berjalan ke arah berlawanan. ’’Kedua anak itu seperti dihipnotis oleh pelaku. Buktinya, saat ada yang memanggil mereka, keduanya seolah tidak mendengar dan terus saja berjalan,’’ terangnya lagi. Namun, Dasmun tetap memiliki keyakinan bahwa kedua korban masih hidup. Keyakinan ini didasari oleh sikap para penculik yang menuntut tebusan. ’’Tidak mungkin keduanya diapa-apakan sebelum pelaku mendapat tebusan. Karenanya, saya yakin keduanya masih hidup,’’ tegasnya. Keprihatinan juga meluncur dari mulut Kades setempat Maryoto. Menurut Maryoto, dirinya memang telah mendengar desasdesus musibah yang menimpa keluarga Sujadi. Namun, ia tidak mampu berbuat banyak. Selain karena lokasi kejadian memang bukan di wilayahnya, yang bersangkutan juga belum melaporkan masalah ini kepada aparat desa. ’’Kami belum menerima laporan dari Sujadi. Bagaimana kami mau bertindak?’’ ujarnya saat ditemui di kediamannya kemarin. Diperkirakan, karena terburuburu, Sujadi sampai lupa memberitahukan peristiwa ini kepada aparat desa setempat. Dari penuturan Maryoto, Sujadi baru sekitar dua tahun tinggal di desa tersebut. Sebelumnya Sujadi tinggal di Waypanji. ’’Desa ini memang tempat kelahiran istrinya Sutinah. Mungkin karena ingin dekat orang tua, akhirnya mereka pindah ke sini,’’ tambah Maryoto. Bupati Lamsel Hi. Wendy Melfa ikut prihatin dengan penculikan ini. Mengetahui Pardi (ayah Lamto Irvan) sudah ham-
pir dua tahun bekerja sebagai TKI di Taiwan tak pernah mengirimi uang kepada keluarganya dan Sujadi (ayang Anang) hanyalah penjual dedak, Wendy menyanggupi menyediakan uang tebusan Rp150 juta. ’’Bapak dan ibu jangan khawatir. Jika si penculik menelepon kembali dan menanyakan uang tebusan itu, bapak dan ibu jawab saja uang tebusan itu sudah ada. Setelah itu, bapak dan ibu hubungi saya. Uang itu akan langsung saya kirim,’’ kata Wendy kepada Citro (60), kakek Lamto Irvan dan Warti, ibu Anang, kemarin. Orang nomor satu di Lamsel itu juga mengingatkan kepada keluarga korban agar mewaspadai oknum-oknum yang memanfaatkan kejadian tersebut. ’’Jika ada orang yang menelepon dan mengaku penculiknya, itu perlu dicurigai. Karena belum tentu yang menelepon tersebut adalah penculik yang sesungguhnya,’’ papar dia. Perkiraan itu disampaikan Wendy karena keluarga korban sempat menerima telepon dari seseorang yang mengaku pelaku penculikan. Orang tersebut sempak mengajak keluarga bertransaksi di daerah Unit II, Kabupaten Tulangbawang. Nyatanya, transaksi itu gagal. ’’Senin malam (31/8) sekitar pukul 19.00 WIB, seorang pria yang mengaku si penculik menelepon dan mengajak bertransaksi di Unit II. Malam itu, Sujadi langsung meluncur ke sana dengan membawa uang Rp30 juta,’’ tambah Kasiwan. Kepolisian yang terus melakukan pengumpulan bukti-bukti serta identifikasi terhadap pelaku menduga, transaksi tersebut hanyalah manuver pelaku. ’’Transaksi itu permainan untuk mengecoh semua pihak,’’ kata Kapolres Lampung Selatan AKBP Drs. Umar Dani. Umar Dani berharap keluarga korban percaya sepenuhnya akan kinerja anggotanya. ’’Bukti-bukti petunjuk sudah kita dapatkan. Tinggal diperkuat bukti-bukti material saja,’’ tandasnya. (*)
’’Anggaran pendidikan, misalnya, saya kira jangan hanya lips service. Ke depan, realisasinya untuk kepentingan masyarakat harus lebih ditingkatkan lagi,” kata dia kemarin. Menurut Sunarto, ke depan masyarakat yang notabenenya konstituen mereka menuntut dewan bekerja jauh lebih keras lagi. Ini karena tantangan dalam membangun Lampung dan masyarakatnya, kendala yang dihadapi juga akan makin kompleks. ’’Karena itu harus dijauhi betul label datang, duduk, dan diam. Dewan harus berpikir dan bekerja secara sungguh-sungguh,” harapnya. Dia juga mengingatkan fasilitas yang akan dinikmati itu disediakan menggunakan uang rakyat. Karena itu hal wajar jika rakyat akan meminta pertanggungjawaban, khususnya manfaat keberadaan dewan bagi kesejahteraan masyarakat secara umum. ’’Ingat, masyarakat kita makin kritis,” tandasnya. Harapan senada juga datang dari aktivis ’98 Idhan Djanuwardana. Menurut alumnus Unila ini, masyarakat harus kritis melakukan pengawasan terhadap kinerja dewan. Tujuannya, agar dewan yang dengan berbagai fasilitas tersebut bisa maksimal dalam berkiprah. Ditambahkan Idhan, dewan harus dipacu agar bisa bekerja keras. Hanya dengan kegigihan dan kerja keras, maka keberadaan mereka mungkin bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. ’’Jadi jangan sampai label usang 3 D jadi stempel mereka,” katanya. Pemerhati ekonomi Asrian Hendi Caya, S.E., M.E. mengingatkan ke depan komunikasi dengan masyarakat harus lebih diperbanyak. Harapannya, persoalan-persoalan rakyat khususnya masalah ekonominya mendapat perhatian dewan. Asrian menambahkan, DPRD juga harus intens berinteraksi dengan eksekutif sehingga terbuka dialog-dialog untuk melihat persoalan yang ada di Lampung. Dengan demikian, pemerintah dapat menentukan langkah dan prioritas yang tepat untuk kemajuan Lampung. Dikatakan, Lampung harus bisa melakukan percepatan pembangunannya. Karena itu, masyarakat, legislatif, maupun eksekutif harus bersinergi. ’’Saya pikir kita punya tujuan yang sama, tinggal bagaimana dikomunikasikan sehingga justru menjadi kekuatan untuk tercapainya tujuan pembangunan,” ujar dia. Sementara itu, prosesi pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD Lampung periode 20092014 kemarin berjalan lancar. Acara dimulai ketika Ketua
Sambungan dari Hal. 1 Pengadilan Tinggi Tanjungkarang Hj. Maulida, S.H., Gubernur Sjachroedin Z.P., Wakil Gubernur M.S. Joko Umar Said, dan empat pimpinan dewan memasuki ruang sidang pada pukul 09.05 WIB. Ketua DPRD Lampung Indra Karyadi memimpin sidang paripurna istimewa yang dilanjutkan dengan pembacaan SK Mendagri tentang pengangkatan dan pemberhentian anggota DPRD Lampung periode 2004-2009 oleh Sekretaris DPRD Mahyuddin. Pasca pembacaan SK pemberhentian anggota dewan yang lama, satu per satu wakil rakyat periode 2009-2014 menuju podium untuk diambil sumpah oleh Ketua PT Tanjungkarang Maulida. Sedangkan, anggota dewan yang lama secara otomatis meninggalkan kursi masing-masing untuk diisi anggota dewan yang baru. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Sementara DPRD Lampung Bambang Imam Santoso berjanji segera menyelesaikan pembahasan tata tertib DPRD Lampung periode 2009-2014. ’’Kami membutuhkan dukungan seluruh pihak sehingga dapat melaksanakan tugas sebagai anggota dewan ke depan,” katanya ketika diberikan kesempatan memberikan sambutan. Menyusul Bulan Ini Gubernur juga berjanji mempercepat proses pelantikan tiga caleg terpilih yang tertunda karena masih memiliki masalah. Ketiga caleg tersebut segera dilantik dalam waktu sebulan ini. Ketiganya yakni Azwar Yacub (Golkar) dan Munzir (PPP) yang terganjal laporan pengaduan dari panitia pengawas dan partai politik. Lalu dari Demokrat yang sebelumnya terjadi perebutan kursi antara Imer Darius dengan Agus Susanto. ’’Tiga caleg yang sempat ditunda itu pasti dilantik. Tapi, pelantikannya menyusul. Yang jelas, mereka tidak dilantik pada hari ini (kemarin, Red) karena masih ada masalah,” ujar gubernur. Diketahui, Mendagri Mardiyanto hanya menetapkan surat keputusan (SK) peresmian pengangkatan 72 anggota DPRD Lampung. SK Mendagri bernomor 161.18-613 Tahun 2009 itu sesuai rekomendasi gubernur. Kepala Biro Otonomi Daerah Pemprov Lampung Peturun A.S. menjelaskan, pengambilan sumpah jabatan ketiga caleg terpilih yang tertunda itu besar kemungkinan tidak dapat digelar secara bersamaan. Hal ini karena permasalahan tiga caleg tersebut berbeda. ’’Di antara ketiga caleg itu, Munzir yang paling memungkinkan akan dilantik dalam sebulan ini. Berkas Munzir sudah
ditelaah dan tinggal disampaikan kepada gubernur,” terangnya. Sementara berkas Imer Darius dan Agus Susanto, pihaknya sedang mengkaji usulan Partai Demokrat (PD). Partai pemenang pemilu ini menginginkan Agus Susanto sebagai anggota dewan periode lima tahun mendatang. ’’Partai kedua caleg ini lebih memilih Agus. Namun, kita masih melakukan telahaan dan selanjutnya segera dilaporkan kepada gubernur. Hanya, peluang Agus untuk dilantik lebih besar ketimbang Imer,” tegasya. Sedangkan Azwar Yacub terganjal laporan pengaduan dari panitia pengawas dan partai politik. ’’Duduk perkara Azwar sedikit lebih sulit dibandingkan Munzir dan Agus. Muara semuanya karena kericuhan di dapil VII Tulangbawang. Tapi, prosesnya masih dikaji juga,” tukas Peturun. Anggota KPU Lampung Pattimura mengatakan lembaganya akan melakukan klarifikasi dan mengambil langkah-langkah menindaklanjuti belum dilantiknya tiga anggota dewan terpilih. ”Tiga yang belum dilantik, akan kita lakukan klarifikasi dengan Depdagri,” kata Pattimura usai menghadiri pelantikan kemarin. Menurut Pattimura, pleno KPU Lampung sudah final bahwa 75 calon terpilih memiliki hak untuk duduk di DPRD lampung. Hanya, terdapat masalah dalam proses mendapatkan surat keputusan (SK). Sekretaris DPD Partai Demokrat (PD) Lampung Fajrun Najjah Ahmad meminta gubernur cepat memproses belum dilantiknya satu anggota terpilih. Pasalnya, belum dilantiknya tiga caleg yang satu diantaranya dari Demokrat akan merugikan partai dan rakyat. Fajar mengatakan dalam satu-dua hari ke depan, pihaknya akan mendatangi KPU untuk meminta kepastian tindaklanjut surat yang sudah diberikan. Surat dimaksud terkait dengan sengketa internal partai antara Imer Darius dengan Agus Susanto. Menurut Fajar, PD sudah mengirimkan surat penggantian Imer. Dia berharap, KPU segera memprosesnya. “Pengganti Imer kan sudah ada suratnya dan sudah kita sampaikan kepada KPU. Kita minta kepada KPU segera memproses,” ujarnya. Sedangkan caleg terpilih dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Munzir akan terus memperjuangkan haknya. Munzir mengatakan tidak ada alasan bagi gubernur menunda rekomendasi pelantikannya karena Mahkamah Konstitusi (MK) telah memenangkan gugatannya. (*)
provinsi lain di Indonesia. ’’Kami terus berupaya mengembalikan jumlah kuota itu karena di Lampung sendiri masih ada ribuan CJH yang menunggu untuk berangkat. Insya Allah, kepastiannya sudah didapat dalam minggu ini,’’ sambung jebolan IAIN Sunan Kalijaga,
Jogjakarta, tersebut. Sya’roni juga sempat memberi bocoran tentang penentuan Maktab Qur’ah. ’’Untuk Maktab Qur’ah, akan kami upayakan kepastiannya pada minggu ketiga bulan ini. Doakan saja semua berjalan sesuai harapan,’’ ujar dia. (*)
lamatkannya. Sedangkan, dua pelaku lainnya berhasil melarikan diri dari kejaran warga. Keduanya adalah Ag (23) dan De (20). Triyani mengungkapkan, siang itu ia dari rumah hendak menuju kantornya di Pemkab Lampura. Di perjalanan, ia diikuti ketiga pelaku yang mengendarai sepeda motor Viar warna silver BE 6146 HG. Tepat di depan kantor Askes Kotabumi, sepeda motornya ditarik seorang pelaku. ’’Karena ditarik itu, saya terjatuh. Seketika saya langsung menjerit minta tolong,’’ kata istri camat Tanjungraja, Lampura, itu. Mendengar teriakan Triyani, beberapa warga berdatangan dan mengejar para pelaku. Nahas bagi Angga, dia tertangkap dan menjadi pelampiasan amarah warga. Saat bersamaan, anggota Polres Lampura tiba dan menyelamatkan Angga yang sudah babak belur ke Rumah Sakit Umum Ryacudu Kotabumi. ’’Kini pelaku telah kita amankan di mapolres, termasuk satu unit sepeda motor yang digunakannya saat beraksi. Selanjutnya, kita kembangkan kasus ini guna menangkap dua pelaku lainnya,’’ ujar Kasatreskrim AKP Adi Sumirat mewakili Kapolres Lampura AKBP Budi Wibowo. Adi juga berharap warga yang menjadi korban pembegalan pelaku segera ke mapolres. Sebab diketahui, sepeda motor
Viar yang diamankan adalah milik Supriyanto (24), warga Desa Gedungharta, Kecamatan Selagailingga, Lampung Tengah, yang dirampas beberapa jam sebelum pelaku beraksi di Kotabumi. Supriyanto sendiri saat ini tengah menjalani perawatan di RSU Ryacudu Kotabumi akibat tangan kanan dan bagian perutnya luka dibacok pelaku. ’’Sekitar pukul 06.00 WIB, saya bermaksud menuju Desa Segalamider untuk mengecas aki. Di perjalanan, pelaku menghadang dan saya berusaha melawan. Tapi akhirnya, saya pasrah setelah pelaku yang bersenjata laduk dan pedang melukai saya,’’ terang Supriyanto saat ditemui di rumah sakit. Sementara itu, petugas Polsek Gunungpelindung, Lamtim, terus memburu dua pelaku pencurian yang berhasil lolos dari kepungan massa di RT 09 Dusun II Desa Pelindungjaya, kecamatan setempat, Senin (31/8) dini hari. Dalam kejadian itu, satu pelaku bernama Abu alias Abu Mentos (20) tewas dimassa. ’’Saya juga telah meminta anggota untuk meningkatkan kewaspadaan, dan kepada masyarakat untuk meningkatkan pengamanan swakarsa melalui siskamling,’’ kata Kapolsek Gunungpelindung AKP D.W. Saragih mendampingi Kapolres Lamtim AKBP M. Nurokhman. (*)
CJH... Disinggung mengenai kemungkinan pengembalian 79 kursi yang diindikasi tidak terisi karena CJH luar Lampung, Sya’roni menyatakan, hal ini juga telah diusulkan dalam forum rapat. Secara umum, tanggapan Depag RI cukup positif. Pasalnya, selain Lampung, masalah sama juga dialami mayoritas
Sambungan dari Hal. 1
Lagi... Menurut versi warga, Rusdi sempat mengakui telah mencuri di kediaman Parjo, warga sedusunnya. Hanya, lanjut Lukas, semestinya warga tidak boleh melakukan pemukulan dan penghakiman terhadap Rusdi. Sebab, apa yang dituduhkan belum terbukti. ’’Kalaupun terbukti, warga tetap tidak boleh main hakim sendiri karena negara kita adalah negara hukum,’’ tegas mantan Kasat III Tipikor Polda Lampung tersebut. Untuk itu, pihaknya tengah memeriksa semua warga yang terlibat perbuatan main hakim sendiri tersebut. Langkah itu untuk mencari tahu peranan masing-masing warga yang menyebabkan kematian Rusdi, termasuk mencari siapa provokatornya. ’’Anggota saya di sana sedang melakukan pemeriksaan. Mudah-mudahan kami dapat mengungkap motif dan pelakunya,’’ tambah lulusan Akpol tahun 1990 ini. Di Lampung Utara, Angga (21), warga Desa Negeri Ujungkarang, Kecamatan Muarasungkai, nyaris tewas dihajar massa kemarin pukul 12.30 WIB. Ia tertangkap saat akan merampas sepeda motor Supra Fit BE 7289 JC milik Triyani (35), warga Kelurahan Rejosari, Kotabumi, di Jalan Dahlia. Beruntung, polisi cepat tiba di lokasi kejadian dan segera menye-
Sambungan dari Hal. 1
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
PERUMAHAN
BERINGIN RAYA LANGKAPURA Hunian Nyaman di Alam Bebas Banjir TERSEDIA TYPE RUMAH MULAI DARI T.36 - T.45 - T48-T55 - T70 & RUKO
KAMI HADIR JUGA DI PERUMAHAN
“SUKARAJA INDAH” Kec. Gd.Tataan Lampung Selatan
FASILITAS Lokasi terjangkau angkutan umum Sarana dan Prasarana lengkap. Sarana Pendidikan TK-SD-SLTP-SLTA Lokasi Pasar Sarana pemakaman umum Dll.
DP. RINGAN DAPAT DIANGSUR SELAMA MASA PEMBANGUNAN TANPA BUNGA
PT. SINAR WALUYO Perwakilan Lampung Jl. Jend. Sudirman No. 94 Telp. 253800 - 261 371 Rawa Laut Bandar Lampung
OPINI
10
Deputy General Manager: Ibnu Khalid Pemimpin Redaksi: Suprapto Wakil Pemimpin Redaksi Ade Yunarso, Ismail Komar Redaktur Pelaksana: Nizwar Redaktur Senior: Purna Wirawan, Eko Nugroho Redaktur: E. Sajjah (fotografer) Asisten Redaktur: Alam Islam, Hendarto, Irwansa Staf Redaksi: Senen, Ary Mistanto, Indah Sumaputri, Segan P.S., Nurlaila Yanti, Dina Puspasari, Syaiful Amri Wirahadikusumah (Bandarlampung), Muhammad MaÕruf (Metro), Dwi Prihantono, Zulkarnaen (Lamtim), Kohar Mega (Lampura), Edy Herliansyah, Agus Suwignyo (Tanggamus), Yusuf A,S. (Tulangbawang), Gede Putu Kristanto (Lamteng), Abdurahman (Lamsel), Hermansyah (Waykanan) Copy Editor: Abdul Karim (Koordinator), Rudy Saputra Sekretaris Redaksi: Masriani Pracetak: Riswadi (Kabag), Ripto Piss, Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara
Wakil Pemimpin Umum: Abdurrahman Pemimpin Perusahaan: Taswin Hasbullah Wakil Pemimpin Perusahaan: Purna Wirawan Pemasaran: Sanusi Pane (Kabag), Hery, Agus, Marlinda, Supriyadi, Roby Junasari, Adi Irawan Iklan: Desti Mulyati (Kabag), Leny, Sochib, Adi, Nopy, Aspandar Nasution, dan Falma (Perwakilan Jakarta) Event Organizer (EO): Liris Vawina (Kabag) Keuangan: Sarri Octarini (Kabag), Anna Susanti (Kasir), Ipang (Akunting) Personalia dan Umum: Faradiba (Kabag), Aris, Didik S, Hary, Munadi BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Komisaris: Lukman Setiawan, H Mahtum Direktur Utama: Suparno Wonokromo Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S. (Kabag), Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko
Wartawan Jawa Pos News Network di luar negeri: Washington DC (Ramadhan Pohan), Malaysia (Abdul Muis), Hongkong (Dany)
Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750-782306, Faks. (0721) 789752, 773930
Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id
Isi di luar tanggung jawab percetakan.
TAJUK Ratifikasi Konvensi Buruh Migran TUNTUTAN agar ada perlindungan yang lebih optimal terhadap tenaga kerja Indonesia (TKI) kembali mengemuka. Kali ini giliran sejumlah LSM yang tergabung dalam Aliansi Rakyat untuk Ratifikasi Konvensi Migran (Arak) yang menyuarakannya. Mereka menuntut pemerintah segera meratifikasi konvensi buruh migran. Setidaknya sampai akhir tahun ini. Bagi Indonesia, konvensi internasional mengenai perlindungan buruh migran dan keluarganya yang dideklarasikan di New York pada 1990 bukan hal baru. Sebagai anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), kita termasuk negara yang cepat meresponsnya. Indonesia sudah menandatangani konvensi yang dibuat Organisasi Buruh Internasional (ILO) pada September 2004, sekitar setahun pascakonvensi diberlakukan sebagai hukum internasional. Memang, meneken bukan berarti meratifikasi. Pemerintah, dalam hal ini Depnakertrans, hingga kini atau lima tahun setelah menandatanganinya belum juga memberlakukan isi konvensi itu. Salah satu alasan mengapa konvensi tersebut belum bisa dijadikan dasar untuk mengatur buruh migran di Indonesia karena adanya ketidaksesuaian pasal-pasal konvensi dengan undang-undang yang kita miliki. Yakni UU No. 21/2000 tentang Serikat Pekerja/Serikat Buruh dan UU No. 13/2003 tentang Ketenagakerjaan. Artinya, pemberlakuan konvensi itu berimplikasi pada revisi undang-undang tentang ketenagakerjaan dan serikat pekerja/ buruh yang sudah kita miliki. Selain itu, Depnakertrans beranggapan, jika diratifikasi sekarang, konvensi tersebut hanya efektif memberikan perlindungan kepada para pekerja migran (dari luar negeri) dan anggota keluarganya yang bekerja di Indonesia. Tidak otomatis konvensi itu berlaku bagi ratusan ribu TKI yang kini bekerja di berbagai negara. Kalaupun Indonesia meratifikasinya, Depnakertrans memang berharap agar negara-negara yang menjadi tujuan para TKI, seperti Malaysia dan negara-negara di Timur Tengah, juga meratifikasinya. Dengan demikian, konvensi ILO itu berlaku resiprokal. Artinya, Malaysia memberikan perlindungan sesuai konvensi ILO terhadap TKI di negaranya, Indonesia juga memberikan hal yang sama terhadap tenaga kerja asal Malaysia di sini. Sayangnya, sebagian besar negara yang meratifikasi konvensi ILO (36 negara) itu memang baru ’’eksporter’’ buruh migran, seperti Turki, Meksiko, dan Maroko. Di ASEAN, baru Filipina –saingan Indonesia dalam ekspor buruh migran– yang meratifikasinya. Bukan negara-negara yang selama ini menerima buruh migran, seperti Amerika Serikat, negara-negara Eropa Barat, dan negara-negara di kawasan Teluk. Seperti Indonesia, negara-negara itu memang membutuhkan konvensi ILO untuk melindungi warga negaranya dari ketidakadilan sistem pengupahan, kesewenang-wenangan dan kekejaman majikan, serta berbagai tindak tak manusiawi lain saat bekerja di luar negeri. Dengan jumlah TKI di luar negeri yang mencapai 900 ribu lebih serta devisa yang masuk sekitar Rp82,4 triliun, memang sudah sewajarnya jika Indonesia berada di garis depan bersama negara-negara yang meratifikasi konvensi ini. Apalagi, banyak buruh migran kita yang masuk sektor pekerjaan yang sangat rentan (pembantu rumah tangga/PRT) diperlakukan sewenang-wenang di luar negeri. Kalau di Indonesia sendiri kita tak menghargainya, bagaimana kita minta negara lain menghormati konvensi buruh migran ILO? (*)
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Menunggu Opsi Kabinet SBY Kemenangan di atas 60 persen dalam Pilpres 2009 memperlihatkan betapa Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terlalu mudah mengalahkan para pesaingnya. Kini tugas SBY adalah membentuk kabinet. Pertanyaannya, mudahkah itu dilakukan SBY? TAMPAKNYA tidak. SBY harus memilih opsi kabinet yang berisi orang-orang profesional atau opsi kabinet akomodatif yang mewakili kepentingan koalisi partai politik. Dari aspirasi yang kita dengar, rakyat menghendaki SBY bersama Boediono membentuk kabinet yang diisi para profesional dan mereka yang tidak pernah terlibat dalam kasus hukum. Mereka yang berasal dari partai politik dinilai tidak tepat karena mereka bukan orang profesional. Sementara kalangan partai pendukung menghendaki SBY mau akomodatif terhadap mereka. Toh, mereka sudah berkeringat untuk kemenangan SBY. Pertanyaan selanjutnya, sebagai presiden terpilih yang memiliki legitimasi penuh dari rakyat, beranikah SBY menentukan orang-orang yang akan duduk di kabinet dengan mengacu pada profesionalitas dan bukan sekadar politik dagang sapi? Kabinet Profesional Menjadi menteri adalah menjadi pembantu presiden, seperti diatur dalam ketentuan pasal 17 UUD 1945. Itulah pembantu yang superbodi karena berwenang dan berkuasa mengambil kebijakan publik. Karena memiliki wewenang dan kekuasaan untuk mengambil kebijakan publik inilah, sebagai pembantu, dia harus menyandang etika dan tanggung
jawab publik. Menjadi menteri jelaslah orang pilihan. Karena itu, SBY harus memilih menteri yang cakap secara konseptual dan fungsional, tetapi juga sosok yang memiliki integritas kuat untuk mengabdi kepada kepentingan publik. Jangan memilih menteri yang mentalitasnya hanya berorientasi ke atas, menghamba kepada kekuasaan. SBY memiliki kebebasan mutlak untuk memilih pembantu-pembantunya dari kalangan profesional guna membentuk zaken kabinet atau kabinet ahli pada pemerintahan periode keduanya seperti yang dikehendaki rakyat yang telah memilihnya. Zaken kabinet itu adalah kabinet ahli dalam bidangnya masing-masing, terdiri atas kalangan profesional. Itulah kabinet profesional. Apalagi, hal itu diperkuat oleh survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang digelar 18–28 Juli 2009, yang menyebutkan hanya 4,1 persen responden yang ingin agar menteri berasal dari partai politik. Sementara 78,3 persen responden menginginkan menteri diambil dari kalangan profesional. Profesional dalam hal ini dimaknai sebagai ’’orang yang dinilai paling mampu atau bahkan ahli untuk bidang-bidang terkait dengan kementeriannya, apa pun latar belakang partai, agama, maupun suku.”
Oleh Oleh Dr. Soetanto Soepiadhy
Ketua Pusat Kajian Konstitusi Untag Surabaya ’’World-Class Professionalism’’ Abad ke-21 dicirikan oleh globalisasi yang serbakompetitif dengan perubahan yang terus tanpa henti. Dengan demikian, kata profesional adalah sebuah keniscayaan. Jadi, tidak terbayangkan lagi kalau masih ada yang berkehendak hadirnya sebuah kabinet atau pemerintahan yang jauh dari nilai-nilai profesional. Di sini arti profesional bukan sekadar profesional biasa, tetapi profesional kelas tinggi, worldclass professionalism. Justru, ketika kita tidak memedulikan kata profesional tersebut, berarti kita bersiap-siap untuk ’’kalah’’ dalam pertarungan. Karena itu, kabinet profesional adalah kabinet yang selalu menampilkan kinerja terbaiknya. Tidak akan pernah menampilkan the second best. Selalu mengusahakan berada di posisi paling terbaik. Kabinet profesional selalu termotivasi untuk berbuat baik
bagi kemaslahatan masyarakat. Mementingkan mutu kerja. Keprofesionalannya diabdikan demi kebaikan masyarakat yang didorong oleh kebaikan hati, bahkan dengan kesediaan berkorban. Dia mampu mengendalikan mental spiritualnya, sehingga melakukan tindakan berdasarkan nilai-nilai, prinsip hidup, ataupun agama dan kepercayaan yang dianut. Kabinet profesional tidak bekerja untuk kepuasan diri sendiri, tapi lebih untuk kepuasan masyarakat lewat interaksi kerja. Juga karena sangat memahami bahwa kabinet profesional itu lahir dari kebutuhan masyarakat. Jadi, mereka harus bisa melayani masyarakat sebaik-baiknya secara konsisten dengan segenap ketulusan dan kerendahan hati. Kabinet profesional terdiri atas menteri-menteri yang penuh pengabdian. Mereka memiliki rasa keterpanggilan untuk mengabdi di bidang keahliannya. Semua itu dilakukan dengan penuh kecintaan kepada masyarakatnya. Kabinet profesional adalah kabinet yang senantiasa dinamis dan selalu berani melakukan terobosan atau kreativitas baru bagi kemakmuran dan kesejahteraan rakyat. Kabinet profesional adalah kabinet yang terdiri atas menteri-menteri yang selalu menjaga etika dan moralitas profesinya. Mereka tidak pernah terkontaminasi uang dan kekuasaan yang lebih besar. Mereka tetap membutuhkan uang dan kekuasaan, tetapi mereka menerimanya secara terukur dan sesuai. Semuanya sebagai bentuk penghargaan dari masya-
rakat. Kabinet profesional terdiri atas orang yang tekun, sabar, dan tahan godaan. Sebab, menjadi profesional memerlukan proses panjang. Profesional tidak bisa langsung diraih selama satu minggu pelatihan. Profesionalitas merupakan proses berkesinambungan. Kita tetap berharap SBY mau lebih mendengarkan aspirasi rakyat yang justru telah memilihnya ketimbang suara dan tekanan partai politik koalisi. Bukan itu saja, dengan membentuk zaken kabinet atau kabinet profesional, SBY akan lebih aman dan tidak ribet dengan kepentingan sempit partai-partai untuk keharusan menjaga keseimbangan sistem pemerintahan presidensialnya. Dalam periode kedua ini tidak boleh hal yang pernah terjadi pada periode pertama lalu terulang. Dengan demikian, SBY bisa maksimal memperhatikan kepentingan rakyat dengan lebih berani dan tegas. Berani melakukan terobosan untuk kemakmuran rakyat sekarang, bukan kemakmuran untuk 10 atau 20 tahun lagi. Karena itu, kita berharap profesionalisme akan menjadi ukuran utama dalam penentuan figur yang akan mengisi kursi menteri. Inilah periode monumentalnya SBY. Periode di mana SBY harus bisa menorehkan tinta emas bagi sejarah bangsa besar ini. Tentu juga bagi keluarga besar SBY sendiri. Terlalu sayang apabila SBY tidak bisa menorehkan tinta emas itu. Sebab, Karena kabinet profesional adalah zaken kabinet yang menjadi conditio sine qua non. (*)
Pelajaran dari Kasus Bank Century Luar biasa. Kalimat itulah yang layak meluncur dari mulut kita manakala mendengar dan mencermati nilai rupiah yang sudah digelontorkan pemerintah (melalui Lembaga Penjamin Simpanan/LPS) untuk Bank Century. Untuk menyelamatkan bank hasil merger tiga bank, yakni Bank CIC, Bank Pikko, dan Bank Danpac itu, ternyata dibutuhkan kucuran dana tidak kurang dari Rp6,7 triliun.
Dengan modal dan dana yang masih terbatas dari setoran pemerintah dan premi asuransi bank-bank peserta penjaminan, keuangan LPS sesungguhnya sangat terbatas. Di Amerika Serikat diberitakan, karena banyaknya dana talangan yang harus dibayar oleh LPS di sana, yakni Federal Deposit Insurance Corp (FDIC), keuangan menjadi terkuras. Lembaga itu nyaris ’’bangkrut’’ karena menipisnya danadana talangan untuk membayar klaim dana pihak ketiga yang dijamin pemerintah AS. Nah, tentunya kemampuan keuangan LPS juga sangat terbatas, yang bukan tidak mungkin akan semakin membebani neraca keuangan pemerintah sebagai pemegang saham. Dengan cara semacam itu, bagaimana jika terjadi hal yang sama dengan kasus Bank Century ini? Pertanyaan tersebut wajar mengemuka di tengah semakin banyaknya dana masyarakat yang masuk dalam skema penjaminan LPS. Hingga kini, dana-dana yang masuk dalam skema LPS adalah maksimal Rp2 miliar per nasabah per bank dengan suku bunga wajar
LPS. Di luar itu, dana-dana masyarakat tidak dijamin LPS. Sebelumnya, dana-dana yang masuk dalam skema penjaminan LPS maksimal Rp100 juta per nasabah per bank. Dengan kenaikan menjadi Rp2 miliar, akumulasi dana yang harus dijamin LPS pada dasarnya semakin besar seiring membesarnya premi yang harus dibayar bank-bank peserta program penjaminan. Hanya, kita sering tidak berpikir sejauh ini bahwa kemampuan keuangan LPS juga sangat terbatas. Bisa dibayangkan seandainya kasus serupa Bank Century ini terjadi bersamaan di beberapa bank. Bisa dipastikan LPS segera bangkrut, dalam arti meminta suntikan dana lagi dari pemerintah. *** LPS tidaklah bisa terlepas sama sekali dari peran BI dalam mendukung keberadaannya, terutama dalam masalah pengawasan bank-bank. Maklum, pengawas perbankan selama ini menjadi domain bank sentral. Kalau persoalan sebuah bank bisa terdeteksi sejak dini, niscaya dana-dana talangan yang
Oleh Susidarto Paktisi Perbankan di Jogjakarta dikucurkan LPS tidak akan sebesar yang terjadi sekarang ini. Dalam kasus Bank Century, misalnya. Bila BI dalam hal ini tegas memberikan sanksi kepada manajemen Bank Century sejak diketahui menjual produk reksadana bodong pada 2003–2005, kerugian nasabah dan LPS tidak akan sebesar sekarang. Itu berarti sepak terjang sang pemilik ADS sekaligus komisaris Bank Century akan terdeteksi sejak dini. BI dalam hal ini seharusnya bertindak tegas sejak awal. Bahwa bank harus dikelola oleh orang-orang yang benar-benar bisa dipercaya (kredibel) dan cakap (capable) serta tidak memiliki bisnis ’’bank’’ dalam bank. Kalau masalah tersebut bisa dilimitasi saat itu, bukan tidak
mungkin Bank Century tidak akan menghadapi persoalan rumit seperti yang terjadi pada Oktober 2008 yang berujung pada fenomena kalah kliring sebagai puncak minusnya permodalan bank tersebut. Sayangnya, penyakit kronis yang diderita Bank Century dibiarkan berlarut-larut hingga 2008. Akhirnya, penyakit yang dibawa pascamerger itu menjadi bom waktu yang meluluhlantakkan bangunan bank yang selama ini sudah dibangun dengan susah payah. Bank Century harus diselamatkan. Karena itu, BI harus ekstraketat mengawasi bank, terutama untuk mencegah terjadinya penyakit kronis seperti di Bank Century. Di sini perlu ketegasan BI, sehingga tidak terjadi kerugian berlarut-larut. Nasi sudah menjadi bubur. Kalau sekarang kalangan DPR mempertanyakan masalah penyelamatan Bank Century beserta talangan dana LPS yang demikian besar, itu wajar. Semua harus bisa dijelaskan kepada publik karena menyangkut dana-dana yang berasal dari publik. Maklum, sebagian dana talangan tersebut juga berasal dari pemerintah (setoran modal) yang berarti juga dari masyarakat banyak. Masyarakat (melalui DPR) juga berkepentingan atas masalah ini dan berhak mengetahui melalui pengungkapan serta transparansi penggunaan dana-dana untuk menyelamatkan Bank Century.
Pelajaran penting yang bisa dipetik adalah urgensi untuk meningkatkan lagi pengawasan bank beserta penegakan sanksi yang tegas. Adanya temuan-temuan yang signifikan terhadap kinerja sebuah bank harus segera ditindaklanjuti dengan serangkaian aksi yang jelas dan tegas. Ke depan, pembentukan lembaga pengawas bank (dan lembaga/jasa keuangan lainnya) yang lebih independen layak ditindaklanjuti. Pembentukan otoritas jasa keuangan (OJA) yang selama ini sudah banyak dibicarakan di tingkat pengambil keputusan layaknya perlu segera ditindaklanjuti. Jadi, tugas bank sentral hanya menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter, mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran, serta mengatur (minus pengawasan) bank-bank. Dalam konteks perbankan, bank sentral hanya bertugas mengatur perbankan di tanah air tanpa harus dibebani tugas pengawasan perbankan. Di sini, bank sentral harus dengan legawa memberi tugas pengawasan kepada lembaga independen yang akan dibentuk melalui UU. Hal tersebut tentunya sudah sesuai UU Bank Indonesia. Akhirnya, di tengah perkembangan sistem keuangan-perbankan yang kian rumit, kita semua tetap harus belajar untuk terus menegakkan rambu-rambu kehati-hatian bank. Tanpa langkah itu, kita akan kejeblos ke persoalan yang sama. (*)
RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@indo.net.id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.
Ugal-ugalan di Jalan Bahayakan Umum
Tanggapan PR soal Golongan IV Eselon IV
MELALUI Podium Rakyat ini, saya mengimbau kepada pemilik mobil BE 612 ST warna silver agar tidak ugal-ugalan mengemudikan kendaraannya di jalan raya. Sebab, dapat membahayakan orang. Seperti anak saya yang akan berangkat sekolah pada pagi hari, di mana jalanan ramai. Anda mengemudikan mobil seperti orang mabuk. Anak saya hampir tertabrak. Akibatnya, anak saya shock dan trauma. Sekali lagi, saya mengimbau, berperilakulah yang sopan di jalanan. Banyak orang yang memiliki mobil lebih bagus dari Anda biasa-biasa saja, tidak kampungan seperti Anda. Terima kasih. (6281279144384)
SAYA ingin menanggapi Podium Rakyat 31 Agustus 2009 tentang golongan IV jabat eselon IV. Nggak usah heran. Malah di pemprov golongan IV hanya jadi staf. Jadi, masih untung kalau masih punya jabatan. (6281279682275)
Harapkan Perbaikan Jalan Kedondong KAMI pengurus LSM P3ER Provinsi Lampung meminta kepada instansi terkait agar menjelang Lebaran memperbaiki jalan Kedondong sampai Bulok. Selain medannya sangat membahayakan, juga sudah rusak parah. Ini
menyangkut keselamatan pemudik. Untuk aparat kepolisian agar lebih memperhatikan keamanan. Di jalan, kendaraan luar kota sering disetop dan diperas preman dengan menurunkan penumpang di jalan secara paksa. (0812794 20840)
Ke Mana Dana Proyek 2008? BAPAK Bupati Lampung Selatan dan pengelola keuangan daerah, mengapa proyek tidak dibayar padahal sudah satu tahun? Ini bertentangan dengan Keppres No. 80/2003. (087899 505992)
Terima Kasih, KLP-SSM TERIMA kasih banyak Pimpinan
KLP-SSM atas tidak mati lampunya saat Ramadan. Semoga KLP dapat lebih baik lagi dalam pelayanannya. (0815325 55142)
Harapkan Info Pemadaman BAPAK Pimpinan PLN Lampung, kami warga Kecamatan Hulusungkai memohon agar untuk pemadaman listrik diberitakan di media/radio. Sebab, kami merasa sangat dirugikan sekali. Usaha kami terhambat apabila listrik sering padam. (081279082818)
Ganyang Malaysia KEPADA pemerintah pusat, ganyang Malaysia yang suka mengklaim budaya Indonesia. (081930225544)
Sorot Penempatan Perum Wayhui BAPAK Gubernur Lampung, pindahkan saja ke Lampung Barat atau Waykanan pejabat pemda Provinsi Lampung yang tidak mau menempati Perum Wayhui, Sukarame. (62813690 18585)
Sorot Samsat Waykanan SAYA baru pulang dari Samsat Waykanan untuk bayar pajak, tapi budaya pungli masih ada. Bagaimana tidak kesal, mau minta formulir pendaftaran tidak dilayani. Bagaimana masyarakat mau tahu cara pembayaran pajak kendaraan, kalau disuruh nembak te-
rus? (081369947037)
Gunung Batin Rawan Narkoba BAPAK Kapolda Lampung, mohon berantas peredaran narkoba di Gunungbatin, Lampung Tengah. Peredaran narkoba seperti kacang dijual bebas. (081369701225)
Honorer Kelurahan tak Sesuai Prosedur BAPAK Pj. Bupati Pringsewu, tolong cek lurah-lurah Pringsewu. Sebab, banyak menerima tenaga honorer tanpa prosedur. Mohon ditertibkan. (081369 254020)
ENTERTAINMENT
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
11
Enjoy Your Day!
07.30 Dino Babies
07.00 Kiss Vaganza
07.30 Inbox
07.30 Derings
07.30 Siapa Lebih Berani
07.00 Cerita Pagi
07.30 Metro Xin We
07.30 Tak and The Power of Juju
07.30 I Gosip Pagi
10.00 Heboh 11.30 Topik Siang
09.30 FTV Drama
09.33 Halo Selebriti
09.00 Sketsa
14.00 Hits
10.30 Nekad’z
08.00 Healthy Life
09.00 Obsesi Pagi
09.00 Rumpi
12.00 Klik! 14.30 Panji Sang Penakluk 2 15.00 Topik Petang 15.30 Mantap
TELEVISI
12.30 Happy Songs 14.30 Kiss Sore
15.30 Boys Before Flower 17.00 Amira
12.30 Sepatu Ratu 14.03 Playlist
16.30 Kepompong
17.57 Para Pencari Tuhan 3
17.00 SBY 18.30 Kena Deh
18.00 Tangisan Isabella
19.00 Segerrr.... 20.00 4 M
20.00 Inayah
21.33 Telanjur Cinta
22.00 A Love to Kill
22.30 Barometer
21.30 Tawa Sutra
19.00 Jiran
19.00 Melati untuk Marvel 20.30 Cinta Fitri
15.00 Cek & Ricek
11.30 Lintas Siang
12.30 Missing Lyrics
16.30 Minta Tolong
12.00 Layar Kemilau
17.00 Suami Suami Takut Istri
17.00 Baim Anak Sholeh
18.30 Tangan Di Atas
17.30 Manohara
20.00 Realigi
19.00 Cinta Dan Anugerah
21.00 Red Heat
20.30 Isabella
23.00 Crouching Tiger Hidden
23.00 Michael Jackson Live In
11.00 Insert
13.30 Kasak Kusuk
Dragon
14.30 Go Show
13.00 Sports Club
13.30 Today Dialog’s
12.00 I Gosip Siang
11.00 Dimas & Raka
14.30 Homestay
13.30 MTV Ampuh
15.30 Jejak Petualang
15.30 Aku Tahu
18.00 Plester
15.30 Public Corner
15.30 Petualangan Panji
18.30 On The Spot
16.30 Metro 10
16.30 Bukan Buka Biasa
20.00 Opera Van Java
19.00 Suara Anda
18.00 Bolu
20.45 OKB
21.00 Bengkel Hati Ramadan
21.00 Top Nine News
19.00 Brother Bear
22.00 Bukan Empat Mata
22.00 Sinema Malam
23.00 Metro Realitas
22.00 Avalanche Alley
23.30 Begadang
15.00 Ninja Warrior
18.10 Said & Saidah
19.10 Ingat-ingat Lupa
20.00 Kisah-kisah Hidayah
Copenhagen
11.00 Archipelago
10.00 Bukan Sinetron
Pekhing Jadi Mata Kuliah di ISI Jogjakarta Laporan/Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG - Masyarakat Lampung patut berbangga hati. Musik gamelan pekhing alias cetik asal provinsi ini bakal menjadi mata kuliah tambahan di Institut Seni Indonesia (ISI) Jogjakarta.
Hal itu disampaikan Dekan Fakultas Seni Pertunjukan ISI Jogjakarta B. Bramanto usai workshop Gamelan Pekhing. Hadir sebagai narasumber Wayan Sumertha Dana, S.Sn. atau Wayan Mochoh di aula kampus ISI Jogjakarta, penggal Agustus lalu. Dalam workshop yang diikuti mahasiswa etnomusikologi ISI
Jogjakarta itu hadir Dekan Fakultas Seni Pertunjukan ISI B. Bramanto dan Ketua Jurusan Seni Pertunjukan ISI Untung. Pada kesempatan itu, Mochoh menyerahkan dua unit cetik dan sepuluh eksemplar buku notasi cetik. Sedangkan dari ISI memberikan cenderamata dan buku pan-
duan masuk ISI Jogjakarta. ’’Saya berharap, musik Lampung bisa dipelajari secara akademis. Apalagi sudah punya aturan yang baku seperti teknik permainan dan notasi lagu,” ujar B. Bramanto dalam sambutannya. Mochoh yang menemukan laras cetik pada 2003 dan menamakannya ’’Pelog 6 nada’’ yakni 1,
PETERPAN
2, 3, 5, 6, 7, (1) Oktav, bertekad terus berusaha menyosialisasikan musik ini ke daerah maupun luar Lampung. ’’Sasaran strategis kalangan akademis dari anak sekolah sampai perguruan tinggi juga guru dan dosen,” ujar Mochoh dalam rilisnya yang diterima Radar Lampung kemarin. Upaya itu, ia
Pernah Menginap di Stasiun
lakukan bersama kelompok Penggiat Cetik Lampung. Sebelum ke ISI Jogjakarta, Mochoh juga pernah menggelar workshop di ISI Denpasar. Selain itu, pada festival musik anakanak di Gedung Kesenian Jakarta belum lama ini. Di Lampung, Mochoh bersama A. Barden, Syafril Yamin,
dan Riki juga terus berupaya memasyarakatkan musik cetik lewat TVRI. Mereka pun beraudensi dengan siswa-siswa sekolah dasar se-Bandarlampung. Termasuk bekerja sama dengan DKL menggelar workshop guru-guru kesenian SMA se-Bandarlampung dan FKIP Unila. (*)
MOLDY ’’RADJA’’
Laporan Net Editor: Erwin Sajjah
FOTO NET
Ganti Nama, Peterpan Rilis Suvenir Laporan Net/E. Sajjah Editor: Erwin Sajjah JAKARTA - Peterpan merilis kalung dan liontin emas Peterpan series bersertifikat khusus. Kalung dan liontin yang memiliki berat dua gram dengan kadar emas 42 persen emas putih dihargai Rp400 ribu dan hanya diproduksi sebanyak 50 ribu. Hal ini dilakukan Peterpan seiring pergantian nama mereka tahun ini. Dengan dirilisnya suvenir tersebut, band asal Bandung itu berharap nama Peterpan tak akan lekang oleh waktu, seperti emas yang selalu abadi.
’’Ini semacam kenang-kenangan untuk para pencinta kita. Meskipun tidak seabadi berlian, emas juga simbol keabadian. Kita ingin nama Peterpan abadi di hati orang dan tak gampang hilang, meski sudah tidak ada lagi bandnya,” harap Ariel di Score Cafe, Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, kemarin (31/8). Menurut Ariel, meski berubah nama, Peterpan tetap akan muncul diberbagai kegiatan. ’’Ide awalnya, sebenarnya ingin memajukan industri musik Indonesia. Band luar negeri banyak mengeluarkan merchandise untuk fans atau kolektor. Inti dari suvenir ini adalah kata-kata yang ada di dalam kalung itu yang di-
ambil dari kutipan judul dan lirik lagu Peterpan,” urai Ariel. Mengeluarkan suvenir dalam bentuk kalung dan liontin, Peterpan mengaku ingin merangkul fansnya yang sebagian besar adalah perempuan. ’’Yang suka Peterpan kebanyakan perempuan, jadi nggak masalah. Laki-laki juga bisa pakai. Saya saja bukan tipe orang yang suka pakai kalung, tapi disiasati dengan memfungsikannya sebagai gelang,” aku Ariel. Terkait penggantian nama, rencananya, mereka akan mengumumkan nama baru Peterpan pada Oktober 2009. ’’Pokoknya, saat kita launching album baru nanti, Oktober, kita akan resmi-
kan nama baru,” kata Ariel. Duda beranak satu ini tak memungkiri perasaan berat melepas nama Peterpan. Perasaan serupa juga dialami fans setia mereka. ’’Berat memang kehilangan nama Peterpan. Terutama meyakinkan orang-orang bahwa pergantian nama kita ini baik-baik saja. Nggak ada masalah di balik pergantian nama. Kepada fans, kita bilang hanya ganti nama,” jelas kekasih Luna Maya ini. Meski di masa awal para fans banyak yang protes dengan pergantian nama Peterpan, kini tidak lagi. ’’Mudah-mudahan di bulan puasa ini, kita sekalian berdoa biar sukses dengan nama baru,” doanya. (*)
JAKARTA - Meskipun kampung halaman di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Moldy ’’Radja’’ lebih memilih untuk pulang naik kereta tujuan Surabaya dan baru menyeberang ke Kalimantan. ’’Biasanya, kita kalau pulang ke Banjarmasin selalu ke Surabaya dulu. Kita ke Gambir naik kereta tujuan Pasar Turi,” cerita Mouldy kepada wartawan saat ditemui di Stasiun Senen, Jakarta Pusat, Senin (31/8). Moldy bercerita, Bersama Ian, biasanya dia pesan tiket minimal 15 hari sebelum hari Lebaran. Demi mendapatkan tiket kereta, dirinya pernah menginap di Stasiun Gambir hanya untuk antre tiket kereta tujuan Surabaya. ’’Pernah, saya punya pengalaman, H-5 pesan tiket nggak dapat. Jadi, saya sengaja tidur seharian di Gambir untuk antre tiket,” ungkap Moldy. Bagaimana dengan calo? Menurutnya, tidak hanya sekadar di stasiun, tapi juga di setiap terminal keberangkatan baik bus, kapal laut, maupun bandara. ’’Calo itu tradisi di manamana. Ada yang dicaloin tetap suka. Jadinya susah untuk dibasmi,” pungkas Moldy. (*)
FOTO NET
12
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Massa Butuh Operasi Lanjutan
Felipe Massa
Ferrari Segera Putuskan Nasib Luca Badoer Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa MIAMI - Bintang Ferrari, Felipe Massa, dipastikan tak mungkin kembali berlaga di sisa musim Formula 1 2009. Pembalap asal Brazil itu masih harus menjalani operasi plastik pada tempurung kepalanya dalam beberapa hari ke depan. Setelah pulih, Massa baru boleh menjalani latihan fisik. Jadi, kemungkinan dia kembali mengemudikan mobil tahun ini sangatlah kecil. Senin lalu (31/8, kemarin WIB), Massa menjalani pemeriksaan di Neuroscience Intensive Care Unit, Jackson Memorial Hospital, Miami, Amerika Serikat. Dia mengecek kondisi kepalanya, yang pada akhir Juni lalu terhantam per mobil dalam kecepatan tinggi, di Grand Prix Hungaria. Menurut pernyataan Ferrari, secara keseluruhan kondisi Massa membaik. Namun, dia belum bisa
kembali balapan dalam waktu dekat, meski sangat mungkin untuk comeback normal di awal musim 2010 nanti. ’’Hasil pemeriksaan ini disambut dengan hangat di Maranello (markas Ferrari di Italia, Red). Kini, tim bisa mengharapkan dia kembali 100 persen di awal musim tahun depan,” begitu bunyi pernyataan Ferrari. Massa pun mengaku senang dengan hasil pemeriksaan itu. ’’Setelah operasi kecil yang saya jalani dalam beberapa hari ke depan, saya bisa kembali latihan fisik. Setelah itu, saya bisa mulai latihan go-kart,” ucapnya. ’’Naik mobil F1? Mari kita bertindak selangkah demi selangkah. Sekarang saya hanya fokus untuk kembali melakukan aktivitas fisik,” tandasnya. Pada operasi lanjutan nanti, sebuah pelat akan dipasang pada tempurung kepala Massa, di bagian yang terhantam per mobil. Dengan perkembangan ini, berarti Ferrari harus segera mengambil sikap untuk sisa musim 2009, yang dimulai dengan GP Italia di Monza, 13 September mendatang. Luca Badoer, test driver yang dalam dua lomba terakhir menggantikan Massa, tampil sangat mengecewakan. Kandidat utama pengganti Badoer di Monza adalah Giancarlo Fisichella, pembalap veteran Force India-Mercedes. Menurut gosip terakhir, Fisichella bukan hanya ditawari balapan untuk lima lomba terakhir 2009. Dia juga ditawari pekerjaan sebagai test driver Ferrari mulai tahun depan. (*)
Cuma Venus yang Kesulitan
MELAJU Venus Williams berhasil melaju ke babak kedua turnamen AS Terbuka setelah menumbangkan Vera Dushevina (Rusia). FOTO AFP
Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa NEWYORK - Babak awal Grand Slam Amerika Serikat (AS) Terbuka 2009 tak selalu berlangsung mulus bagi unggulan utama. Andalan tuan rumah di tunggal wanita, Williams bersaudara, Venus dan Serena, memetik hasil yang kontras. Meski demikian, nyaris tak terjadi kejutan di hari pertama tunggal wanita. Serena langsung panas di pertandingan pertamanya. Dia menundukkan rekan senegaranya Alexa Glatch dengan 6-4, 6-1. Itu makin membuatnya jadi favorit untuk meraih gelar ketiga dari empat grand slam tahun ini. Sebelumnya, dia sudah memenangkan Australia Terbuka dan Wimbledon. Hal yang berbeda ditunjukkan Venus. Dia melewati ancaman tersingkir di babak awal dengan susah payah. Venus harus menjalani pertarungan tiga set dan kalah di set pertama saat berhadapan dengan Vera Dushevina (Rusia). Akhirnya, Venus memastikan tiket ke babak kedua dengan kemenangan 6-7 (5), 7-5, 63 dalam waktu 2 jam dan 43 menit. ’’Ketika tertinggal 1-3 di set kedua, saya berusaha tetap fokus dan tak terlalu memaksakan diri. Penonton sangat membantu saat saya ketinggalan 4-5 dan itu jadi momen yang hebat di New york,” ujar Venus pada AFP. Laga yang berlangsung di lapangan utama Arthur Ashe Stadium pada malam itu benar-benar menyulitkan Venus. Di game ketiga set pertama, dia harus meminta perawatan untuk masalah yang mendera lutut kanannya. Venus juga terlalu banyak melakukan kesalahan
Duo India Pertama ke Babak Kedua
Sania Mirza
Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa NEWYORK - AS Terbuka 2009 memiliki makna spesial bagi India. Untuk kali pertama, mereka meloloskan wakil di babak utama tunggal pria dan wanita secara bersamaan. Mereka adalah Somdev Devvarman di tunggal pria, serta Sania Mirza di tunggal wanita. Bahkan, keduanya mampu menembus babak kedua. Mirza mengalahkan Olga Govortsova (Belarusia) 6-2, 3-6, 6-3 kemarin WIB. Sementara, Devvarman yang melangkah dari kualifikasi menundukkan Frederico Gil (Portugal) 6-3, 6-4, 6-3. ’’Dalam waktu yang lama, saya satu-satunya (petenis India) yang bermain di tunggal pada babak utama grand slam. Sangat hebat mengetahui Somdev bermain baik sejak awal tahun dan
terus membaik,” ujar Mirza pada Reuters. ’’Saya gembira kini India punya dua petenis di babak kedua grand slam. Saya tak tahu, apa pengalaman ini pernah terjadi sebelumnya,” tambahnya. Mirza mengakui hal itu memberikan tambahan motivasi baginya. Bukan hanya dia, Devverman juga mengakui hal yang sama. ’’Saya tak mau membicarakan diri saya, tapi saya merasa hebat dengan yang saya capai. Itu memberikan saya kepercayaan diri dan yakin bisa bersaing dengan siapa pun,” beber Devvarman. Sebelum AS Terbuka 2009 berlangsung, ITF (Federasi Tenis Internasional) mengonfirmasi bahwa keduanya menjadi duo India pertama di nomor tunggal babak utama grand slam. Mirza menyebut beberapa hari terakhir adalah hari yang menakjubkan bagi dunia olahraga India. Sebab, akhir pekan kemarin tim Formula 1 asal India, Force India, mendapatkan pole position melalui Giancarlo Fisichella di GP Belgia. Babak selanjutnya, Mirza menghadapi unggulan kesepuluh Flavia Pennetta. Sementara, Devvarman menantang unggulan ke23 Philipp Kohlschreiber (Jerman). (*)
sendiri. Tercatat sebanyak 54 kali dia melakukan kesalahan, termasuk tujuh kali salah kaki saat melakukan servis. Venus menolak memberikan komentar terkait cedera lututnya. Tapi, tak diragukan lagi, hal itu turut memengaruhi penampilannya sekaligus peluangnya dalam perburuan gelar. ’’Saya tak akan bebicara detail masalah cedera yang saya dapat. Anda dapat melihat saya punya masalah dan harus segera berada dalam kondisi 100 persen untuk laga berikutnya. Saya tak akan mengeluh untuk hal itu,” tuturnya. Langkah yang sempurna justru didapatkan juara AS Terbuka edisi 2005 Kim Clijster. Petenis yang baru menjalani tiga turnamen setelah memutuskan kembali dari masa pensiun selama lebih dari dua tahun itu menang 6-1, 6-1 atas Viktoriya Kutuzova (Ukraina). Pertandingan tersebut merupakan laga pertamanya di arena AS Terbuka sejak mengalahkan Mary Pieerce (Prancis) pada final 2005. Meski mengaku lebih gugup dari biasanya, ibu satu anak itu membuktikan penampilannya masih menakutkan para rivalnya. ’’Saya merasa benar-benar bagus di lapangan. Sekarang masalahnya adalah terus menjaga penampilan untuk terus melaju,” ujarnya. Di tunggal pria, para unggulan utama yang bermain di hari pertama juga tak mendapakan kesulitan. Dua petenis yang pernah menjadi juara, Roger Federer (Swiss) dan Andy Roddick (AS), belum terhadang. Federer menundukkan Devin Britton (AS) dengan 6-1, 6-3, 7-5. Sementara Roddick yang bermain tengah malam waktu setempat menyingkirkan Bjorn Phau (Jerman) 6-1, 6-4, 6-2. (*)
RUBIO TUNDA MASUK NBA Tanda Tangani Kontrak Enam Tahun Bersama Regal Barcelona Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa BARCELONA - Pemain ajaib asal Spanyol, Ricky Rubio, sudah pasti menunda masuk NBA. Point guard yang dipilih di urutan lima oleh Minnesota Timberwolves pada NBA Draft 2009 lalu itu telah memutuskan untuk bertahan dulu di Spanyol. Kalau segalanya lancar, dia akan bergabung di Timberwolves pada 2011 mendatang. Sebenarnya, Rubio sudah sangat ingin masuk NBA. Pemain 18 tahun itu pun nekat ikut NBA Draft 2009, meski sebenarnya masih terikat kontrak dengan DKV Joventut di Badalona, Spanyol, hingga 2011. Pertim-
bangannya, Rubio bisa menggunakan sebagian gajinya di NBA untuk membeli kontrak DKV Joventut. Tapi ternyata, Rubio tidak dipilih di barisan tiga besar. Sesuai aturan NBA, maka bayaran yang bakal dia dapat dari Timberwolves tidaklah sebesar yang diharapkan. Apalagi, juga sesuai aturan NBA, klub tidak boleh memberi sumbangan lebih dari USD500 ribu untuk membeli kontrak pemain asing. Dan untuk membeli (buyout) kontrak DKV Joventut, nilainya luar biasa tinggi. Mencapai USD8,11 juta atau lebih dari Rp81 miliar. Padahal, gaji Rubio pada dua tahun pertama di NBA ’’hanya” bernilai di kisaran USD7 juta (Rp70 miliar). Kubu Rubio (dan Timberwolves) sudah mengerahkan segala upaya untuk membantu membeli kontrak itu. Termasuk dengan cara-cara kreatif, seperti sepakat melakukan pertandingan ekshibisi
antara Timberwolves melawan DKV Joventut, dan membagi pemasukannya dengan klub Spanyol tersebut. DKV Joventut sebenarnya mau menurunkan nilai buyout. Hanya, masih terlalu tinggi untuk Rubio. Kemudian, muncullah tawaran dari klub Regal Barcelona. Klub itu mau membeli kontrak Rubio senilai USD5,28 juta (Rp52,8 miliar), lalu menggaji Rubio minimal USD1 juta (Rp10 miliar) semusim selama enam tahun ke depan. Regal Barcelona juga memberi keringanan untuk Rubio. Pada 2011, mereka bersedia melepas Rubio ke NBA dengan nilai buyout yang murah. Dalam beberapa hari terakhir, David Kahn, general manager Timberwolves, sudah berada di Spanyol untuk melanjutkan negosiasi. Hasilnya tetap buntu, tak mampu menarik Rubio ke NBA. Akhirnya, Rubio pun sepakat ke Regal Barcelona. Penggemar
Ricky Rubio
NBA baru bisa melihat aksinya paling cepat pada 2011 nanti, ketika dia sudah berusia 20 tahun. Menurut Rubio, keputusan ini sebenarnya dibuat dengan berat hati. Dia tahu, Timberwolves sangat menginginkannya untuk musim 2009-2010 nanti. Dan dia mengaku prioritas utamanya adalah masuk NBA. ’’Saya sangat bangga Timberwolves datang ke Spanyol untuk mendapatkan saya,” kata Rubio seperti dikutip El Mundo Deportivo Spanyol. Kasus Rubio ini tentu akan menjadi bahan pelajaran bagi banyak atlet muda dan klub-klub profesional di NBA dan Eropa. Bisa dibilang, Rubio (dan orang tuanya ketika dia masih berusia 16 tahun) dulu meneken kontrak terlalu dini, dengan isi yang kurang fleksibel. Buntutnya, pemain yang dikenal dengan umpan-umpan ajaib itu pun harus menunda dulu impian masuk NBA. (*)
13
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Jeda
Belum Ada Putusan
Ingin Kembali sebagai Pelatih atau Pembina
Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Divisi I Liga Indonesia musim ini dijadwalkan mulai bergulir 4 atau 11 Oktober. Namun, hingga kemarin PSSI pusat belum menetapkan aturan liga, termasuk penetapan zona. Drs. Hi. Margono Tamudji, sekretaris umum (Sekum) PSBL, pun khawatir kick-off kompetisi molor. ’’Mungkin beberapa kesebelasan mempunyai kekhawatiran yang sama,” terang Margono kemarin. Pria yang juga Sekum KONI Bandarlampung itu berharap kompetisi tidak mundur dari jadwal semula. Jika itu yang terjadi, PSBL bisa menjalani persiapan dengan tenang. Lalu, bisa menjadwalkan rangkaian uji coba dan mempersiapkan hal yang berkaitan dengan finansial. ’’Pemain kembali berlatih pada 7 September mendatang. Diharapkan, pemain mencapai kondisi puncak saat pembukaan kompetisi,” pungkasnya. Terpisah, Joko Driyono, direktur Badan Liga Indonesia, menegaskan, menyusun jadwal pertandingan bukan perkara mudah. ’’Makanya kami akan menggelar rapat akbar dengan melibatkan Badan Liga Amatir (BLA) dan Badan Tim Nasional (BTN) dalam waktu dekat. Salah satu agenda yang dibahas adalah merumuskan jadwal pertandingan,” bebernya melalui sambungan telepon. (*)
FOTO AGUS SUWIGNYO
LATIHAN RUTIN: Penghuni Padepokan Gajah Lampung tetap berlatih meski tak ada even yang dihadapi.
Persiapkan Empat Lifter Untuk Tampil di India dan Korsel Laporan Agus Suwignyo Editor: Eko Nugroho PRINGSEWU – Padepokan Gajah Lampung tengah mempersiapkan empat lifter untuk dua even internasional. Yakni Noviana Sari, Siti M., dan Muhammad
Syah untuk kejuaraan angkat berat di New Delhi, India, 1-7 November 2009. Berturut-turut ketiganya turun di kelas 60 kg putri, kelas 48 kg putri, dan kelas 67,5 kg putra. Satu lifter lagi, yaitu Jadi Setiadi, diproyeksikan tampil di kejuaraan angkat besi di Korea Selatan (Korsel) pada 17-26 November 2009. Namun, kepastian keikutsertaan keempat lifter itu masih me-
Bersamaan dengan HUT Bandarlampung Wacana Pelaksanaan Porkot Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Pelaksanaan Pekan Olahraga Kota (Porkot) bersamaan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-327 Bandarlampung. Yakni pada Juni 2010. Menurut Drs. Hi. Margono Tamudji, sekretaris umum KONI Bandarlampung, itu baru wacana. ’’Semula Porkot digelar Oktober 2009. Namun seiring keputusan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi VI pada November 2010, pelaksanaan Porkot mundur menjadi Juni 2010 ber-
MARGONO TAMUDJI
samaan HUT Ke-327 Bandarlampung. Ini baru wacana,” jelas Margono kemarin. Kepastian pelaksanaan Porkot, lanjutnya, akan diketahui melalui rapat kerja KONI Ban-
darlampung akhir tahun ini. ’’Mudah-mudahan tak ada perubahan. Sebab, pelaksanaan pemilihan wali kota juga diselanggarakan tahun 2010,” urainya. Secara pribadi, Margono tak keberatan bila pelaksanaan Porkot menjadi satu dengan perayaan HUT Ke-327 Bandarlampung. Alasannya, pelaksanaan akan lebih semarak. Porkot rencananya mempertandingkan enam cabang olahraga (cabor). Yaitu sepak bola, tenis meja, tenis lapangan, catur, bola voli, dan atletik. ’’Apakah ada tambahan cabor yang dipertandingkan? Ya, kita lihat dalam rapat kerja akhir tahun ini. Kami sendiri berharap jumlah cabor tidak terjadi pengurangan,” pungkas pria asal Jawa Timur itu. (*)
nunggu hasil evaluasi kelayakan dan dana. Demikian keterangan pelatih Imron Rosadi di Padepokan Gajah Lampung, Senin (31/8). ’’Kami belum dapat memastikan apakah mereka akan mengikuti even itu atau tidak. Meski belum ada kepastian, mereka tetap mempersiapkan diri. Karena di sini berlaku, ada even atau tidak, anak anak selalu berlatih,” tegasnya. Menyinggung soal lain, rege-
nerasi lifter di padepokan yang terletak di Pringsewu itu, Imron mengatakan terus dilakukan. ’’Rekrutmen lifter setiap saat kami lakukan. Baik melalui tim khusus atau mereka datang sendiri untuk latihan ke sini,” bebernya. ’’Untuk mencari bibit berbakat tak mudah, meskipun yang latihan banyak. Sampai saat ini tak kurang 50 lifter junior berlatih di sini. Itu belum termasuk lifter yang latihannya tak rutin,” lanjut Imron. (*)
Latihan Masih Terpisah Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG Menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) X di Jogjakarta, 2-11 November 2009, tim voli putra melakoni persiapan di Lampung Timur sejak Juli lalu. Mereka dilatih Chairul Anam. Chairul menjelaskan, selama bulan Ramadan ini latihan dilakukan sore. Dari pukul 16.30 sampai 17.30 WIB. Itu berlangsung tiap hari. ’’Pengurangan porsi latihan dilakukan karena mereka menjalani ibadah puasa,” terangnya. Sebelum Ramadan, mereka berlatih tiga kali dalam seminggu. Ditanya persoalan yang dihadapi, Chairul mengungkapkan, kerja sama antarpemain belum padu. Kondisi itu disebabkan seiring hadirnya beberapa pemain baru.
’’Pemain baru itu menggantikan pemain yang tidak lagi berstatus pelajar. Rotasi tersebut tentu memberikan dampak bagi tim. Makanya, pelatih maupun atlet harus kembali menyesuaikan diri dengan formasi baru,” jelasnya. Selain itu, sambung Chairul, belum semua pemain berlatih di Lamtim. ’’Pemain asal Bandarlampung masih berlatih sendiri,” bebernya. Untuk diketahui, tim dihuni pemain dari tiga kabupaten/kota. Yakni Lamtim, Metro, dan Bandarlampung. ’’Yang latihan di Lampung Timur adalah pemain asal Lamtim dan Metro,” lanjutnya. Chairul mengaku belum tahu kapan semua pemain berlatih bersama. ’’Mungkin latihan bersama akan dilakukan saat pemusatan latihan yang digelar Dispora Lampung. Namun, saya belum tahu kapan,” terangnya. (*)
DI era 1990-an, Purnama Pandiangan mengharumkan nama Lampung dengan prestasinya. Tiga kali dia mendulang emas nomor beregu cabang panahan di Pekan Olahraga Nasional (PON). Masing-masing edisi XIV/1996, XV/2000, dan XVI/ 2004. Sebelumnya, Purnama menorehkan prestasi lebih menterang. Dia menyabet emas nomor beregu di SEA Games XVI/1989 di Malaysia. Lalu, kembali menyumbang emas nomor yang sama di SEA Games XVII/1991 di Filipina. Dan, mempersembahkan perak juga di nomor beregu di Asian Games XII di Jepang. Purnama lahir di Sumatera Utara, 12 Oktober 1968. Dia hijrah ke Lampung tahun 1993. Kini Purnama bekerja di Bank Lampung cabang Natar, Lampung Selatan. ’’Saya tidak rutin turun ke lapangan. Tapi, saya selalu memantau perkembangan panahan Lampung,” jawab Purnama kemarin. Banyak pertimbangan yang membuat Purnama lebih fokus pada pekerjaannya sekarang. ’’Tidak lama lagi kok saya akan aktif kembali. Tapi bukan sebagai atlet, mungkin jadi pelatih atau pembina,” tutur wanita yang sempat merasakan persaingan di Olimpiade XXV/1992 di Barcelona, Spanyol, itu. Dia bertekad mengembalikan kejayaan Lampung di cabang panahan. ’’Kita sama-sama tahu, sejak PON XVI tahun 2004, prestasi panahan Lampung merosot. Apakah karena salah pembinaan? Saya sendiri nggak tahu,” ujar istri Jhon Sipahutar itu. Dulu, lanjut Purnama, atlet panahan Lampung sangat ditakuti. Tak sedikit yang menghuni pelatnas untuk membela Indonesia di even-even internasional. ’’Pada PON XIV, Lampung berhasil menyabet medali emas pada nomor beregu putri, mengalahkan Jatim, Jogjakarta, dan DKI. Itu kali pertama Lampung meraih emas di cabang panahan,” urainya. (m. syaiful amri)
BIODATA Nama
: PURNAMA PANDIANGAN
Kelahiran : Sumatera Utara, 12 Oktober 1968 Alamat
: Jl. Arjuna No. 94, Bumisari, Natar, Lamsel
Suami
: Jhon Sipahutar
Anak
: 1. Alma Sipahutar 2. Andreas Sipahutar 3 Honatan Sipahutar
ANDREAS ANWAR YULIANTO
14
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
ARENA
Ada yang Belum Lengkapi Persyaratan PESERTA Indonesia Super League (ISL) 2009–2010 sudah memenuhi kuota maksimal. Itu seiring telah mendaftarnya 18 peserta kompetisi sepak bola kasta tertinggi di tanah air itu kepada PT Liga Indonesia (LI). Pulau Jawa masih menjadi penyumbang terbanyak klub yang ikut dan dengan sepuluh tim peserta. Meski daftar peserta sudah lengkap, Tigor Shalom Boboy, sekretaris PT LI, mengatakan, masih ada klub yang belum melengkapi persyaratan yang ditentukan. Dalam formulir pendaftaran, klub diminta untuk menyertakan daftar manajemen tim, klub, dan panitia pelaksana. Di antara persyaratan itu, mayoritas klub baru melengkapi formulir kelengkapan manajemen klub dan panpel. ’’Ratarata, mereka belum melengkapi manajemen tim karena masih membentuk tim,” kata Tigor di Jakarta kemarin (1/9). Manajemen tim seharusnya berisi kelengkapan tim yang akan turun ke ISL, mulai dari manajemen, pelatih, sampai susunan pemain. Menurut Tigor, sudah lengkap susunan pemain, beberapa klub malah belum mencantumkan pelatih kepala dalam tim mereka. Klub tersebut adalah Persiwa Wamena, Persiba Balikpapan, Persija Jakarta, Persitara Jakarta Utara, Persijap Jepara, dan Bontang FC. ’’Kami beri batas watu sampai 10 September 2009 untuk memasukkan pelatih, lisensinya wajib A. Kalau hanya asisten pelatih atau direktur teknik, itu tidak masuk hitungan,” katanya. Dalam manual juga telah dicantumkan tim wajib memiliki pelatih kepala. Itu berkaitan dengan supporting team, U-21 dan di bawahnya. ’’Karena program youth development harus diketahui pelatih kepala senior,” tukasnya. Apalagi, tahun ini PT LI memang menjadwalkan supporting team sebagai poin utama penilaian. Tahun lalu, legalitas klub yang menjadi poin utama. Selain itu, Liga juga menekankan agar klub yang memiliki dana kurang dari Rp10 miliar agar segera memberikan bank garansi sebesar Rp5 miliar. Tigor mengatakan, ada tiga klub yang belum memenuhi standar pendanaan minimal untuk ikut ISL. Yakni Persik Kediri dengan dana Rp8 miliar, Bontang FC (Rp4 miliar), dan Persijap (Rp6 miliar). Bank garansi tak perlu diberikan jika ada jaminan bahwa finansial mereka sehat. ’’Kalau finansialnya bagus, kami juga tidak ada masalah, apakah mereka mau pakai bank garansi atau tidak. Tapi, yang selama ini terjadi kan finansial selalu jadi masalah,” ucapnya. Parameter yang digunakan adalah laporan keuangan tahun lalu dan proyeksi pendapatan musim depan. ’’Sudah saatnya mereka mencantumkan business plan tahun ini,” tukasnya. (jpnn)
Gaet Kranjcar, Kejar Petrov Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho LONDON – Tottenham Hotspur tampil gemilang pada awal musim ini. Mereka selalu merebut kemenangan dalam empat laga awal di Premier League. Meski begitu, Harry Redknapp, manajer Tottenham, belum puas dengan skuadnya. Faktanya, jelang ditutupnya bursa transfer musim panas ini, dini hari tadi Spurs –julukan Tottenham– masih saja sibuk di bursa transfer. Mereka menggaet gelandang Portsmouth Niko Kranjcar dan masih mengejar beberapa pemain. Yang menjadi incaran adalah winger Manchester City Martin Petrov dan kiper David James. Petrov kebetulan tidak dapat kesempatan main di City, sedangkan James dibidik mengisi posisi kiper utama Heurelho Gomes yang sedang cedera. Spurs memboyong Kranjcar yang sudah tidak betah di Pompey –julukan Portsmouth– dengan nilai transfer 2,5 juta pounds (sekitar Rp40,9 miliar, kurs 1 pounds=Rp16.379). Dia diikat dengan kontrak selama empat tahun. ’’Saya senang bisa menggaetnya dari Portmouth. Dia merupakan pemain yang fantastis. Saya sudah punya dua pemain asal Kroasia yang luar biasa, Luka Modric dan Vedran Corluka, mereka akan menolongnya untuk beradaptasi,” kata Redknapp kepada The Sun. Bagi Kranjcar, berlabuh di Spurs membuatnya reuni dengan mantan pelatihnya, Redknapp. Ketika Redknapp masih melatih Pompey, Kranjcar merupakan salah satu pemain penting dalam tim. Tapi, nasibnya berubah ketika Redknapp angkat kaki. Sejak saat itu, Krancjar beberapa kali menyatakan keinginan untuk pindah klub. Sebelum berlabuh di White Hart Lane, markas Spurs, gelandang Timnas Kroasia itu sempat menjadi bidikan AS Monaco, Arsenal, dan Everton. Di sisi lain, Spurs masih terus berupaya menggaet Petrov dari City. ’’Saya berharap agar Martin bisa bergabung dengan Tottenham. Perlakuan City kepadanya sungguh tidak bagus. Tottenham merupakan klub yang lebih besar dari City,” bilang Redknapp. Kemungkinan besar Spurs akan melakukan pertukaran dengan City. Mereka memberikan David Bentley sebagai alat tukar. Daily Mail melansir, negosiasi antara kedua klub terus berjalan dan kesepakatan tinggal tunggu waktu saja. Musim ini, Spurs cukup aktif di bursa transfer. Sebelum operasi transfer di detik-detik terakhir jelang tutupnya bursa transfer, mereka sudah mendatangkan Peter Crouch dari Portsmouth dan Sebastian Bassong dari Newcastle United. (*)
HIJRAH Gelandang Portsmouth asal Kroasia Niko Kranjcar (kiri) membayangi bek Manchester City Micah Richards dalam laga Premier League, 30 Agustus 2009. FOTO AFP
Absen 9 Tahun, Palermo Dipanggil Maradona Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho BUENOS AIRES – Secara mengejutkan, Diego Armando Maradona, pelatih Timnas Argentina, memanggil striker gaek Martin Palermo. Pemain Boca Juniors itu sudah sembilan tahun absen dari skuad Albicelestes (julukan Argentina). Palermo dipanggil untuk memperkuat Argentina yang akan menjalani pertandingan di kualifikasi Piala Dunia 2010 zona Conmebol melawan Brazil pada 5 September 2009 di Rosario serta melawan Paraguay empat hari kemudian. Palermo selama ini merupakan figur penting di Boca Juniors. Meski sudah berusia 35 tahun, dia tetap menjadi pilihan utama. Tapi,
SKUAD ARGENTINA Kiper: Juan Pablo Carrizo (Zaragoza), Mariano Andujar (Catania), Sergio Romero (AZ Alkmaar) Belakang: Javier Zanetti (Inter Milan), Nicolas Pareja (Espanyol), Fabricio Coloccini (Newcastle), Gabriel Heinze (Marseille), Nicolas Burdisso (Inter Milan), Sebastian Dominguez (Velez Sarsfield), Emiliano Papa (Velez Sarsfield), Nicolas Otamendi (Velez Sarsfield), Rolando Schiavi (Newell’s Old Boys) Tengah: Fernando Gago (Real Madrid), Javier Mascherano (Liverpool), Maxi Rodriguez (Atletico Madrid), Jesus Datolo (Napoli), Juan Sebastian Veron (Estudiantes), Rodrigo Brana (Estudiantes), Mario Bolatti (Huracan), Sebastian Battaglia (Boca Juniors) Depan: Carlos Tevez (Manchester City), Lionel Messi (Barcelona), Sergio Aguero (Atletico Madrid), Diego Milito (Inter Milan), Lisandro Lopez (Lyon), Ezequiel Lavezzi (Napoli), Eduardo Salvio (Lanus), Martin Palermo (Boca Junior)
dia punya pengalaman buruk dengan timnas. Yakni ketika tiga kali gagal mencetak gol pada penalti selama Copa Amrica 1999. Kali terakhir Palermo dipanggil memperkuat timnas adalah ketika kualifikasi Piala Dunia 2002. Dia dipanggil untuk membela Argentina menghadapi Chile pada November 2000. Setelah itu, dia tidak pernah lagi ber-
kostum timnas. Pemanggilan Palermo cukup mengejutkan karena maradona punya banyak opsi di lini depan Argentina. Dengan tambahan Palermo, maka Maradona memanggil delapan pemain untuk mengisi stok ujung tombak Argentina. Yang kerap dipercaya sebagai tukang gedor gawang adalah Lionel Messi, Carlos Tevez,
dan Sergio Aguero. Jika membutuhkan pemain yang lebih tinggi dan bisa bertarung sebagai striker tengah, mereka punya Lisandro Lopez dan Diego Milito. Kejutan lainnya adalah pemanggilan pemain belakang Newell’s Old Boys Rolando Schiavi dan gelandang Estudiantes Rodrigo Bana. Sisanya, Maradona mengandalkan pemainpemain yang bermain di kompetisi elite Eropa. Kini Argentina berada di peringkat keempat klasemen sementara zona Conmebol. Javier Mascherano dkk mengoleksi 22 poin dari 14 laga. Mereka harus finis minimal di posisi keempat agar lolos langsung ke Piala Dunia 2010. Di zona Conmebol, hanya ada empat tim yang lolos langsung. Sedangkan, klub yang finis di peringkat kelima harus bertarung dengan peringkat keempat dari zona CONCACAF. Argentina mengincar lolos langsung. (*)
15
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Lawan Liechtenstein tanpa Arshavin
SOCCERLINE
Barter Savio dengan Da Costa
Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho
MOSKOW – Kekuatan Rusia terancam timpang dalam dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2010 hingga pekan depan. Padahal, tim berjuluk Beruang Merah itu harus menjamu Liechtenstein pada Sabtu (5/9) di St. Petersburg dan bertandang ke kandang Wales di Cardiff pada Rabu (9/9). Kapten Rusia Andrei Arshavin didera cedera pangkal paha ketika bermain untuk klubnya, Arsenal, pada Sabtu (29/8). Ketika itu, Arsenal dikalahkan Manchester United dengan skor tipis 2-1. Arshavin dipastikan absen ketika Rusia menghadapi Liechtenstein. ’’Yang pasti, saya tidak mungkin bisa turun dalam pertandingan melawan Liechtenstein,’’ kata pemain berusia 28 tahun itu kepada media kemarin (1/9). Namun, dia menyatakan optimistis bisa membela negaranya ketika melawan Wales. Meski begitu, pelatih Rusia Guus Hiddink masih harap-harap cemas berbicara soal peluang Arshavin turun dalam pertandingan melawan Wales. Dia percaya, sembilan hari pemulihan bisa membawa dia dalam kondisi yang fit. Tapi, hal itu tidak lantas melegakan sang pelatih. Hiddink juga belum berani memastikan peluang Arshavin turun melawan Wales. ’’Saya berharap dengan masa istirahat cukup dan perawatan intensif, dia bisa diturunkan saat melawan Wales,’’ terang mantan pelatih Korsel itu. Terlepas dari itu, dia juga masih terus menggali informasi atas cedera sang pilar. Hingga kini, Rusia meraup 15 poin dan berada di peringkat kedua grup empat Zona Eropa. Jerman masih kukuh sebagai pemuncak klasemen sementara dengan raihan 19 poin. Namun, Rusia baru memainkan enam pertandingan, sementara Jerman tujuh kali. Arshavin bukan satu-satunya pemain Rusia yang terancam absen dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2010. Sebelumnya, defender Dynamo Moscow Denis Kolodin dipastikan absen dalam dua laga Rusia tersebut. Denis absen karena cedera hamstring. Sementara, peluang winger Chelsea Yuri Zhirkov turun membela Rusia juga masih dipertanyakan. Penyebabnya, dia kembali dibekap cedera kaki. (*)
Savio Nsereko
SPALLETTI
RANIERI FOTO AFP
Spalletti Pergi, Dekati Ranieri Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho
ROMA – Pelatih AS Roma Luciano Spalletti akhirnya menyerah. Pelatih plontos itu meletakkan jabatan pelatih AS Roma kemarin. Sebagai ganti, manajemen I Lupi –julukan Roma– sedang mendekati mantan pelatih Juventus Claudio Ranieri. Spalletti mengundurkan diri dari jabatannya setelah mendapat tekanan besar dari fans usai melakoni awal musim yang buruk. Francesco Totti dkk. selalu kalah dalam dua laga awal Serie A Liga Italia dari Genoa (2-3) dan Juventus (1-3). Roma pun harus menghuni juru kunci di klasemen sementara Serie A. Sebelum akhirnya memutuskan
mundur, beberapa kali Spalletti dikabarkan siap hengkang dari Stadion Olimpico, Roma. Itu tidak lepas dari performa buruk Roma musim lalu. Dia juga kerap dikaitkan dengan klub Rusia Zenit St. Petersburg. ’’Saya telah mengajukan pengunduran diri dan klub telah menerimanya. Dengan begitu, kerja sama di antara kami telah berakhir,” ungkap Spalletti seperti diwartakan Football Italia. Awal musim ini, Roma yang mengalami problem keuangan tidak banyak beraksi di bursa transfer. Mereka sama sekali tidak membeli pemain. Hanya mendatangkan Nicolas Burdisso dengan status pinjaman dari Inter Milan. Sebelumnya, I Lupi justru telah kehilangan gelandangnya, Alberto
Aquilani, yang hijrah ke Liverpool. Dengan begitu, Spalletti hanya bisa mengandalkan skuad yang tidak berbeda jauh dengan musim lalu ketika gagal tembus zona Liga Champions. Sejatinya, Spalletti masih punya kontrak tersisa hingga 2011. Namun, kedua kubu akhirnya memutuskan memutus kontrak itu. Selama melatih Roma, Spalletti menyuguhkan permainan menyerang yang menawan di tim asuhannya. Dia bergabung sejak 2005. Hasilnya, Spalletti mampu memenangkan dua Coppa Italia pada 2007 dan 2008 serta Piala Super Italia pada 2007. Spaletti juga pernah terpilih sebagai pelatih terbaik di Serie A pada 2006 dan 2007.
Setelah pengunduran diri Spalletti, petinggi Roma langsung melakukan pendekatan kepada Ranieri. Presiden AS Roma Rosella Sensi dikabarkan melakukan pertemuan selama 90 menit dengan mantan pelatih Juventus itu. Meski belum ada keterangan resmi dari klub, beberapa media di Italia sudah mengklaim Ranieri akan menjadi pengganti Spalletti. ’’Ranieri merupakan sosok yang tepat untuk menggantikan Spalletti,” kata Carlo Mazzone, eks pelatih Roma, seperti dilansir Goal. ’’Ranieri punya pengalaman yang bagus. Kini Roma punya beberapa pemain muda bagus dan pemain senior yang berada di ujung karirnya. Karena itu, mereka butuh pelatih yang sarat pengalaman. Itu faktor penting,” lanjut Mazzone. (*)
Satu-satunya Pengusaha AS di Serie A Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho
Andrei Arshavin FOTO NET
ROMA – Pengusaha Amerika Serikat (AS) yang merambah ke sepak bola Eropa kian bertambah. Setelah beberapa klub Premier League diakuisisi konglomerat asal Negeri Paman Sam, kini giliran Serie A Liga Italia jadi tujuan. Di Premier League, ada tiga klub yang berada di bawah ke-
kuasaan konglomerat AS. Mereka adalah Malcolm Glazer di Manchester United; Tom Hicks dan George Gillett Jr. di Liverpool; serta Randy Lerner di Aston Villa. Selain itu, masih ada lagi Stan Kroenke yang kini menjadi pemilik saham mayoritas di Arsenal. Kroenke memang bukan penguasa tunggal di klub berjuluk The Gunners itu. Tapi, dia terus berupaya meningkatkan sahamnya. Setelah beberapa pengusaha AS
sukses menanam saham di Premier League, ada lagi yang berminat melebarkan sayap bisnis ke Italia. Dia adalah Tim Barton yang mengakuisi klub Serie A Bari dengan bendera JMJ Holdings. Galetti –julukan Bari– bukanlah klub besar. Mereka merupakan klub yang baru saja promosi dari Serie B. Selama 30 tahun terakhir, klub itu dikuasai keluarga Matarrese. Dari era Presiden Antonio Matarrese (1977–1983) hingga
Vincenzo Matarrese (1983–2009). Barton mengakuisi Bari dari tangan keluarga Matarrese yang mengalami problem keuangan. Kesepakatan kedua pihak telah tercapai, tapi Barton baru akan berkuasa sebagai pemilik baru Bari pada Oktober 2009. Dengan masuknya Barton sebagai pemilik Bari, maka dia akan menjadi satu-satunya pemilik klub Serie A Liga Italia yang bukan orang Italia. (*)
Kiat Florentino Perez Menjabat Presiden Real Madrid Kali Kedua
Jurus Neo Galacticos Bikin Puas Socios Florentino Perez memang bukan pemilik Real Madrid. Namun, dia selalu berhasil mendapat kepercayaan tertinggi dari para pemegang saham Real dengan proyek ambisius megatransfer. Terbukti, tahun ini dia kembali terpilih sebagai presiden Real Madrid. Laporan Wartawan JPNN - Editor: Eko Nugroho
TIDAK seperti klub-klub di Eropa pada umumnya, pemilik Real Madrid tidak bisa begitu saja menentukan kebijakan. Sebab, pemiliknya berjumlah lebih dari 90 ribu orang. Mereka disebut socios alias member (anggota). Tiap tahun, mereka membayar iuran untuk dana operasional klub. Nah, urusan menjalankan kebijakan dan operasional itu diserahkan kepada presiden dan pengurus. Socios memiliki kekuasaan penuh untuk memilih siapa yang memegang wewenang tertinggi di hirarki kepengurusan. Empat tahun sekali puluhan ribu pemilik Real itu menggelar pemilu presiden.
Tentu saja, presiden terpilih adalah orang yang memiliki program dan dapat memuaskan para socios. Sejauh ini, Santiago Bernabeu Yeste adalah pemegang rekor presiden yang paling lama berkuasa. Pria yang namanya diabadikan sebagai nama stadion Real itu menjabat selama 35 tahun. Tapi, ternyata bukan dia presiden yang paling pintar mengambil hati para pemilik klub. Untuk urusan yang satu itu, Florentino Perez patut diacungi jempol. Ya, sebelum menduduki takhta kepresidenan pada 1 Juni lalu, pengusaha 62 tahun itu sudah pernah menjabat pre-
FLORENTINO PEREZ
siden. Yakni pada periode 2000– 2006. Dalam dua kali pemilihan itu, dia menggunakan jurus yang sama. Yakni menyediakan banyak uang dan berjanji mendatangkan bintang-bintang mahal Eropa alias galacticos. Di era kepemimpinan per-
FOTO NET
tama lalu, Perez sukses mendatangkan Luis Figo dan Zinedine Zidane yang keduanya memecahkan rekor transfer termahal pada masanya. Lalu ditambah David Beckham. Di era kedua ini, sejak masa kampanye pun dia sudah deal de-
ngan Kaka. Cristiano Ronaldo yang tahun lalu gagal diboyong ke Spanyol pun bisa didapatkan. Waktu Perez masih kampanye, tidak hanya fans Real yang menyadari kemungkinan munculnya proyek Neo Galacticos. Media Eropa pun aware. The Telegraph tercatat paling sering mengingatkan klub-klub Inggris untuk memagari bintang-bintangnya. Sebab, jika Perez kembali berkuasa, tidak ada yang tahu siapa saja yang bisa dibelinya. ’’Kami sedang berniat mengerjakan proyek spektakuler untuk menciptakan Real Madrid yang terbaik di dunia. Karena itu, kami juga membutuhkan pemain-pemain terbaik dunia,” kata Perez dalam salah satu pidatonya. Pernyataan ini langsung membuat Arsenal, Manchester United, AC Milan, Liverpool, dan Bayern Munchen memasang label not for sale pada pemain andalannya. ’’Kalau dia (Perez) berani bayar 125 juta
euro, (Franck) Ribery kami hargai 87 juta pounds,” tegas Uli Hoeness, general manager Bayern, kepada Telegraph. ’’Tapi, saya tidak mau bicara soal fee transfer dahulu. Karena kami tidak akan melepaskan Franck,” tegasnya. Toh, dijaga seketat apa pun, banyak klub yang sudah merelakan bintangnya menyeberang ke Real. Akhirnya, Perez memenangkan pemilu presiden 2009. Sebab, hanya dia yang mampu menyediakan syarat-syarat yang diperlukan. Selain fresh money mencapai Rp 4,4 triliun, dia juga punya jaminan bank yang nilainya 10 persen dari total rencana pengeluaran Real. Tapi, fakta ini tak bisa dibantah: Popularitas dia di kalangan socios selalu naik setiap mengumumkan niat pembelian bintang baru. Para pemilik klub bertambah girang ketika dia mendapatkan deal dengan Kaka. Dengan dukungan uang yang sangat besar dan restu dari socios, tidak salah kalau dua saingannya memilih mundur. (*)
WEST Ham United membarter striker mudanya, Savio Nsereko, dengan bek Fiorentina Manuel Da Costa jelang ditutupnya bursa transfer musim panas ini. Mereka mengikat Da Costa dengan kontrak berdurasi tiga tahun. ’’Situasi keuangan kami tidak memungkinkan untuk terus menahan Savio. Kami lebih memilih menjual pemain pelapis dan menggantikannya dengan pemain yang bisa digunakan sebagai starter,” tutur Scott Duxbury, chief executive West Ham, seperti dikutip Reuters. ’’Dengan uang yang kami terima dari penjualan Savio dan 50 persen dari penjualan pemain lain, kami mendatangkan pemain bagus seperti Da Costa. Saya pikIr, itu merupakan kesepakatan yang bagus bagi kami,” ucap Duxbury. Sebelum menggaet Da Costa, tim besutan Gianfranco Zola itu mendatangkan Luis Jimenez dari Inter Milan dan Alessandro Diamanti dari Livorno. Mereka juga mendatangkan Radoslav Kovac dari Spartak Moscow dengan status pinjaman. (jpnn)
I Lupi Pinjam Kiper Rumania
Bogdan Lobont AS Roma mendatangkan kiper anyar dari Dinamo Bucharest Bogdan Lobont dengan status pinjaman. Penjaga gawang asal Rumania itu disiapkan sebagai pengganti Alexander Doni yang mengalami cedera panjang. Lobont memiliki pengalaman tampil di Serie A Liga Italia sebelumnya, tepatnya saat membela Fiorentina. ’’Lobont resmi dipinjamkan ke Roma selama setahun. Setelah itu, ada opsi pembelian,” ungkap Victor Becali, agen Lobont, seperti dikutip Goal. I Lupi –julukan Roma– menggaet Lobont dengan status pinjaman karena Doni belum kunjung pulih dari cedera. Sedangkan dua kiper Roma lain, yakni Julio Sergio dan Artur, dinilai belum cakap menggantikan Doni. Bagi Lobont, kepindahan ke Roma merupakan sebuah impian lama yang tercapai. ’’Saya sangat senang. Saya merasa mendapatkan segalanya dengan bergabung ke Roma. Akhirnya, saya bisa memenuhi mimpi,” ucap Lobont kepada Corriere dello Sport. (jpnn)
Ben Haim Berlabuh di Pompey BERGABUNGNYA Kolo Toure dan Joleon Lescott membuat Tal Ben Haim kian sulit mendapatkan tempat utama di Manchester City. Bek asal Israel itu akhirnya bergabung ke Portsmouth dan mengikat kontrak berdurasi empat tahun. Musim lalu, Ben Haim kesulitan mendapatkan tempat di lini belakang The Citizens (julukan City). Pada pertengahan musim, City meminjamkannya ke Sunderland. Sepulang dari Sunderland, dia justru kian kesulitan untuk mendapatkan tempat. Dia bergabung ke Pompey –julukan Portsmouth– untuk menggantikan posisi Sylvain Distin yang hijrah ke Everton. ’’Itu merupakan tantangan besar bagi saya. Saya pikir, saya bisa bangkit lagi bersama klub tersebut,” tutur Ben Haim seperti diwartakan Associated Press. (jpnn)
16
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Ibra Menahan Sakit ZLATAN Ibrahimovic langsung mencetak gol untuk Barcelona pada laga pertama Liga Primera. Namun, penyerang asal Swedia itu mengaku belum puas dengan performanya. Ada apa? Usut punya usut, kondisi Ibra memang belum sempurna. Pemain 27 tahun itu mengaku harus menahan sakit ketika tampil melawan Sporting Gijon kemarin. ’’Kondisi saya belum 100 persen fit dan saya masih merasakan sakit di pergelangan tangan kiri,” ungkap penyerang berdarah Bosnia-Kroasia itu sebagaimana dikutip Barca TV. Pergelangan tangan kiri Ibra masih dalam tahap pemulihan pascaoperasi awal Agustus lalu.
Ada tulang di pergelangannya yang retak. Cedera itu terjadi ketika Ibra membela Inter Milan melawan Chelsea pada turnamen pramusim World Football Challenge di Amerika Serikat (AS), 23 Juli 2009. ’’Saya tidak bisa memastikan kapan siap sepenuhnya karena saya masih dalam progres mencari bentuk permainan terbaik di Barcelona,” tutur Ibra. ’’Tapi, saya senang bisa tampil penuh di partai pertama saya di (Liga Primera) Spanyol. Tim juga bermain bagus dan itu membantu saya beradaptasi lebih baik lagi,” ujar topskor Serie A Italia musim lalu dengan 25 gol itu.(jpnn)
MENIT BERMAIN IBRA TANGGAL LAWAN
FOTO AFP
GOL PERTAMA: Penyerang Barcelona Bojan Krkic membuka kemenangan tuan rumah atas Sporting Gijon dini hari kemarin.
(3) Barcelona
Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho BARCELONA – Hasil bagus dipetik Barcelona pada awal pentas Liga Primera 2009/2010. Sang juara bertahan itu mengalahkan Sporting Gijon 3-0 (2-0) di Nou Camp. Bintang baru El Barca Zlatan Ibrahimovic menorehkan gol pertamanya. Ibra –sapaan akrab Ibrahimovic– mencetak gol ketiga Barca pada menit ke-82 melalui sundulan. Sebelumnya, striker 19 tahun Bojan Krkic membuka kemenangan tuan rumah pada menit ke-18 dan dilengkapi gol Seydou Keita tiga menit jelang turun minum. Dengan raihan tiga poin, Barca berada di jajaran papan atas klasemen sementara. Namun, Blaugrana –julukan Barcelona– belum berhak menempati urutan teratas karena kalah agresivitas gol dibandingkan Getafe. ’’Kami seharusnya bisa bermain lebih bagus. Namun, saya tidak berniat mengkritisi tim
RONA bahagia terpancar dari wajah kapten Barcelona Carles Puyol dini hari kemarin. Selain mengantarkan timnya menang atas Sporting Gijon, dia menorehkan penampilan ke-300 di Liga Primera. Puyol kini berada di urutan keenam pemain yang paling sering membela Blaugrana –julukan Barcelona– di kompetisi tertinggi itu. Pencapaian bek 31 tahun itu hanya berselisih satu laga dengan kiper legendaris Barca dan Timnas Spanyol, Andoni Zubizarreta. Namun, Puyol tetap tertinggal 17 laga dengan rekan setimnya, Xavi Hernandez. ’’Momen yang menggembirakan karena catatan bersejarah
PREMIERLEAGUE
saya sendiri karena para pemain telah bekerja keras,’’ kata Josep Guardiola, entrenador Barca, sebagaimana dilansir Sport. Permainan agresif, cepat, dan penuh aksi individu yang menjadi pakem Barca tidak begitu kentara melawan Gijon. Itu mungkin bisa dimaklumi karena Barca minus bintang penyerang Argentina Lionel Messi dan gelandang lincah Andres Iniesta. Messi sudah terbang ke Argentina untuk persiapan melawan Brazil dalam big match kualifikasi Piala Dunia 2010 zona Conmebol di Rosario Minggu pagi WIB (6/9). Sedangkan Iniesta belum pulih dari cedera paha. Tapi, tanpa keduanya, Barca justru punya variasi permainan. Ibra yang diplot sebagai target man lebih efisien dan efektif dengan dukungan Bojan dan pahlawan Barca di Piala Super Eropa, Pedro Rodriguez.
Simak komentar bek kanan Barca Dani Alves. ’’Pergerakan saya lebih leluasa. Segalanya terasa lebih mudah dengan kehadiran Messi. Namun, saya enjoy dengan peran saya di laga tadi (kemarin),’’ ungkap pemain Brazil itu. Alves mengirim pesan kepada rival abadi Barcelona, Real Madrid. Dibandingkan Real yang hanya menang 3-2 atas Deportivo La Coruna, pencapaian Barca lebih baik. Sebagai catatan, di laga pertama Liga Primera musim lalu, Barca dan Real sama-sama kalah. ’’Hasil awal musim memengaruhi perjalanan tim ini secara keseluruhan. Kami juga tidak perlu khawatir dengan Real Madrid sepanjang kami bisa meraih hasil positif di setiap laga,’’ ungkap pemain termahal Barcelona dan Liga Primera musim lalu itu. Dari kubu Gijon, entrenador Manolo Preciado menye-
but kekalahan tiga gol tanpa balas dianggapnya hasil lumayan. Kok bisa? ’’Realistis, sulit terhindar kekalahan dari Barcelona di Nou Camp. Terlebih, mereka baru memenangi dua gelar sebelum kompetisi (Piala Super Spanyol dan Piala Super Eropa, Red),’’ ungkapnya kepada Tribalfootball. ’’Saya terkesan dengan cara pemain kami mengimbangi pemain Barcelona karena gol-gol lawan bukan lahir dari permainan terbuka, melainkan skema set piece,’’ tutur Preciado. Kemenangan Barca atas Gijon kemarin membawa korban dengan cederanya dua penggawa klub asal Catalan itu. Yakni bek kiri Maxwell dan pencetak gol pertama Barca musim ini, Bojan. Keduanya sama-sama mengalami hamstring. ’’Cedera Maxwell tidak terlalu serius, sedangkan Bojan bisa absen selama 15 sampai 20 hari. Kami memiliki skuad kecil. Jika seorang pemain mengalami cedera, berarti kesempatan pemain yang lain bermain,’’ tutur Guardiola. (*)
PENAMPILAN TERBANYAK BARCELONA (Liga Primera)
Selama satu dekade berkostum Barcelona, Puyol mengoleksi sepuluh trofi, baik pada ajang domestik maupun internasional. ’’Saya banyak menerima ilmu dari para pelatih yang menangani Barcelona. Saya juga bangga mengenakan nomor punggung 5. Yang saya ketahui, nomor itu pernah dikenakan pemain hebat klub ini,’’ urai Puyol. Keenam pelatih yang pernah memoles Puyol antara lain Louis Van Gaal yang kini menangani Bayern Munchen, Llorenc Serra Ferrer, Charly Rexach, Radomir Antic, Frank Rijkaard, dan Josep Guardiola. Nama terakhir adalah mantan pemain Barca yang memakai nomor punggung 5. (jpnn)
391 laga 328 laga
CARLES PUYOL
itu tepat di satu dekade saya membela Barcelona,’’ ungkap Puyol sebagaimana dilansir di situs resmi klub. ’’Saya telah banyak menjalani suka duka
Sporting Gijon (0)
: Migueli : Rexach
317 laga
: Xavi Hernandez
311 laga
: Guillermo Amor
301 laga
: Andoni Zubizarreta
300 laga
: Carles Puyol
bersama Barcelona dan itu membuat saya semakin mencintai klub ini,’’ sambungnya. Puyol melakoni debut bersama Blaugrana saat melawan Real Valladolid pada 2 Oktober 1999. Pada Agustus 2004, dia yang semasa junior berposisi sebagai kiper dan striker, menerima mandat sebagai kapten Barcelona .
DURASI MAIN
AJANG
45 menit
Joan Gamper Trophy
19-8-09
Man. City
23-8-09
Athletic Bilbao
70 menit
Piala Super Spanyol
28-8-09
Shakhtar Donetsk
80 menit
Piala Super Eropa
31-8-09
Sporting Gijon
90 menit
Liga Primera Spanyol
17
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
48 Tanpa Label, 9 Kedaluwarsa Laporan Ferdy K./Ary M. Editor: Ade Yunarso
BANDARLAMPUNG - Pengawasan terhadap produk-produk di pasaran perlu ditingkatkan lagi. Tidak seperti sekarang, monitoring hanya dilakukan pada momen-momen tertentu. Kemarin, Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Bandarlampung merazia beberapa swalayan di Bandarlampung. Hal ini disebabkan Lebaran tak lama lagi menjelang. Hasilnya, mereka menemukan 48 produk tanpa registrasi label dalam negeri (kode MD) dan luar
negeri (kode ML). Di antaranya Ceres Pure Grape Juice (jus rasa anggur), kolang-kaling, dan Del Monte Fresh Whole Carmel Corn (minuman rasa jagung). Selain itu, mereka menemukan sembilan produk kedaluwarsa, yakni Ceres Pure Grape Juice yang berasal dari Afrika Selatan dan dua kaleng Birdy kopi susu yang rusak. Pada razia kemarin, BBPOM dibagi menjadi tiga tim. Tim pertama di sekitar Jl. Kartini dan Raden Intan. Kedua di Jl. Teuku Umar dan Zainal Abidin Pagar Alam. Ketiga di daerah Telukbetung.
FOTO FERDY K.
Baca 48 TANPA Hal. 18
HARUS KONTINU: Tim BBPOM Bandarlampung mencermati produk dalam parsel di salah satu swalayan kemarin.
JSS Oke, Pendidikan Tersendat Hari ini (2/9) tepat seratus hari Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. dan wakilnya M.S. Joko Umar Said memimpin provinsi ini. Apa saja yang sudah dan akan dilakukan pasangan yang akrab disapa UJ itu?
UNTUK KOTA Pedagang kaki lima (PKL) berupaya menyadarkan rekannya yang pingsan karena ditertibkan kemarin.
Laporan Segan Petrus S. - Editor: Ade Yunarso
SATU hal yang paling menonjol dalam pemerintahan UJ adalah rolling. Sehari setelah dilantik atau tepatnya 3 Juni sampai 21 Agustus 2009, mereka sudah tujuh kali merombak kabinetnya. Hal ini secara bertahap terus mereka lakukan sampai waktu tak terbatas. UJ kali pertama merombak hampir seluruh kepala dinas/biro/badan di lingkungan pemprov. Mereka juga membongkar susunan kepala pemungutan sistem administrasi manunggal bersama satu atap (samsat) dan direksi Perusahaan Daerah Wahana Raharja (PDWR). Oedin –sapaan akrab Sjachroedin– beralasan perombakan ini untuk mencari formulasi yang pas agar semua program berjalan. Baca JSS Hal. 18
SERATUS HARI OEDIN-JOKO NO. 1. 2. 3. 4.
PROGRAM Rolling Pembangunan JSS Peningkatan investasi swasta Peningkatan pelayanan kesehatan
5. 6.
Pengentasan kemiskinan Pembangunan jalan tol Tegineneng-Babatan Peningkatan pelayanan pendidikan Pembangunan sekolah unggulan bertaraf internasional di Sulusuban tersendat
7.
8.
Pembangunan kota baru
9.
Pengembangan pariwisata daerah
PROGRES Terus berjalan Tahap feasibility study Tujuh investor Keluarga miskin yang mengidap penyakit DBD, diare, dan gizi buruk gratis rawat inap di kelas III RSUDAM Sisa 350 dari total 750 desa Masih tahap tender
Menunggu persetujuan hibah Menneg BUMN Belum optimal
FOTO ALAM ISLAM
Diolah dari Berbagai Sumber
Laporan Ary Mistanto Editor: Ade Yunarso RUBRIK Coffee Morning berisi tanggapan pihak terkait untuk merespons SMS-SMS yang masuk ke Radar Lampung. Jawaban kali ini disampaikan Camat Kemiling Drs. Syafrilsyah.
BANDARLAMPUNG - Menurunkan kekuatan penuh dari kepolisian, Satpol PP, Dishub, dan TNI, penataan Pasar Bambu Kuning (BK) kemarin dimulai. Aksi ini bak mengulang kali pertama pedagang kaki lima (PKL) BK ditertibkan pada 30 Oktober 2007. Dalam tempo tiga jam, tiga titik konsentrasi PKL di seputaran Pasar BK disterilkan. Masing-masing
Jl. Batusangkar, Jl. Bukittinggi, dan sepanjang Jl. Imam Bonjol. Bentrokan yang sejak awal dikhawatirkan timbul, mampu ditekan tim penataan yang terdiri seratus personel Pol. PP Bandarlampung dan seratus personel gabungan poltabes, brimobda, serta kodim. Hanya ada keributan kecil yang tak berlangsung lama. Penataan berjalan lancar meski tetap diwarnai isak tangis penolakan pedagang. Baca HISTERIA Hal. 18
Mohon Sampah Diangkut YTH. Bapak Wali Kota Bandarlampung. Kami mewakili warga Perum Bukit Kemiling Permai. Tolong sampah di daerah kami diangkut. Sebab, sudah menumpuk dan bau. Terima kasih. (081379170926) JAWABAN MASALAH sampah di Blok W Perum Bukit Kemiling Permai sudah ditemukan solusinya. Berdasar pertemuan antara Manajer Pengembang BKP Sapdani; perwakilan Polsekta Kemiling; Kelurahan Kemiling Permai; serta perwakilan warga pada Selasa (25/8), TPS di blok W ditutup. Pembuangan sampah akan dialihkan ke blok X. Permasalahan sampah itu sebenarnya sudah ada sejak 2007. Namun, kurangnya koordinasi antara warga dan pengembang perumahan menyebabkan masalah ini tak kunjung usai. Semuanya diserahkan ke pemerintah. Mulai kemarin (1/9), sampah di TPS mulai diangkut. Sebagian dibawa ke TPS Bakung dan lainnya ditanam di tanah. Proses pengangkutan menggunakan dua truk sampah yang dimiliki kecamatan dibantu ekskavator pinjaman warga. Setelah TPS itu bersih, warga diharapkan tidak lagi membuang sampah di tempat ini. Guna mengantisipasi permasalahan sama kembali terulang, maka akan dilakukan pungutan uang sokli (satuan operasi kebersihan lingkungan) bagi seluruh rumah di BKP. Dana itu digunakan untuk operasional masalah sampah. (eka yuliana/ade yunarso)
Dari Home Industry Pembuat Keranjang Parsel
Tolak Order Ekspor, Pilih Pasok Mal Bisnis keranjang parsel menjelang hari raya Idul Fitri 1430 Hijriah ini memang menjanjikan. Di Bandarlampung saja, jumlahnya membeludak dan banyak ditemui di mal-mal. Siapa sebenarnya yang memasok? Laporan Ary Mistanto, BANDARLAMPUNG Editor: Ade Yunarso
BAYANGAN bakal menemui rumah toko (ruko) langsung pupus. Hanya terlihat sepetak kios berukuran 3 x 4 meter bercat kusam. Di pelataran kios di Jl. Pangeran Diponegoro Gang Danau Ranau II, Kelurahan Sumurbatu, Telukbetung Utara (TbU), itu dipajang puluhan keranjang parsel. Meski memiliki nama tempat usaha Rotan Jaya, tak ada plang penunjuk identitas. Dari kios inilah seluruh keranjang parsel yang tersebar di mal-mal di Bandarlampung diproduksi. ’’Kawasan ini (Jalan P. Diponegoro, Red) masih hutan, kami sudah berdiri. Malah Hotel Marcopolo itu
FOTO ARY MISTANTO
HANYA SEPULUH MENIT: Samuel tengah membentuk rotan menjadi keranjang parsel.
dulu belum ada, saya sampai lupa tahunnya,’’ beber Sandiawani, anak buah pemilik usaha Sapraki, Minggu (30/8). Baca TOLAK Hal. 18
METROPOLIS
18
JSS... ’’Setelah saya tinggal selama setahun, susunan personel acakacakan. Karenanya perlu ditata,” ujar Oedin belum lama ini. Menurut dia, kriteria acakacakan itu adalah banyak pegawai yang pangkat dan pengalaman kerjanya belum cukup, tapi sudah menduduki jabatan eselon II, III, dan IV. ’’Kalau dibiarkan, ini berbahaya,” tandas Oedin. Sjachroedin yang dulu berpasangan dengan Syamsurya Ryacudu itu terpaksa mundur dari kursi BE 1 karena kembali mencalonkan diri sebagai gubernur Lampung. Resminya pada 26 Mei 2008. Ini sesuai ketentuan UU 12/2008 tentang Perubahan Kedua atas UU Pemda 32/2004. Karena ia dan Syamsurya dilantik sebagai gubernur dan Wagub Lampung periode 2004-2009 pada 2 Juni 2004, masa jabatan mereka baru habis pada 2 Juni 2009. Hal itu merujuk pada pasal 110 ayat 3 UU 32/2004. Sepeninggal Oedin, Syamsurya naik posisi hingga periodenya selesai. Kepada Radar Lampung, Oedin mengakui kebijakan rollingnya tidak populis bagi seluruh pejabat eselon di lingkungan pemprov. Kebijakan itu bahkan mengundang kritik dari berbagai pihak. Misalnya, anggota DPRD Lampung Khamamik. Ia menyatakan kebijakan itu prematur dan tidak memberi kesempatan kepada pejabat melaksanakan program yang diusungnya. ’’Seharusnya gubernur dan Wagub lebih berhati-hati,” ujar politisi asal PDK Tulangbawang ini. Akademisi Universitas Lampung (Unila) Syamsir Syamsu menjelaskan, kebijakan itu malah bisa menghambat program dan kegiatan yang akan atau sedang dilakukan satuan kerja (satker). Meski sebuah tradisi pada pergantian kepemimpinan daerah, rolling juga memiliki nilai negatif. Ketika berubah kepemimpinan, otomatis program yang
Tolak... Saat ditemui wartawan koran ini, Sandiawani baru saja menuntaskan pembuatan dua ratus keranjang parsel yang sudah jauh hari dipesan konsumen. ’’Kami hanya membuat kerangka mentahnya. Sedangkan yang mempercantik ada lagi di belakang,’’ tunjuk Sandiawani ke arah perkampungan di belakang kios. Di perkampungan itu hampir mayoritas ibu rumah tangga menjadi pengusaha home industry. Tak heran kalau kampung itu disebut Kampung Rotan karena warganya mampu menyulap rotan menjadi sesuatu yang berguna seperti keranjang parsel. ’’Mereka yang bekerja di sini sebanyak 50 orang, terbagi-bagi dalam beberapa kelompok,’’ ujarnya. Ada kelompok yang khusus merancang, ada juga yang memoles dan bertugas mendis-
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Bukan Sekadar Berita
Sambungan dari halaman 17 direncanakan leader lama akan diubah. ’’Atau minimal diperbarui,” tukas tenaga pengajar Fakultas Hukum Unila ini. Kebijakan rolling memang paling menonjol dilakukan UJ selama tiga bulan memimpin pemprov. Kendati demikian. Komisi C DPRD Lampung mengklaim UJ memiliki prestasi program pembangunan yang cukup membanggakan di tingkat nasional. Pasca kepemimpinan UJ, megaproyek pembangunan Jembatan Selat Sunda (JSS) sudah memasuki tahapan studi kelaikan atau feasibility study (FS). ’’Mulai tahun ini hingga 2013 mendatang,” kata Ketua Komisi C DPRD Lampung Indra Bangsawan. Berkat kegigihan UJ, program yang sering disebut-sebut proyek ’’mimpi” ini membuat pemerintah pusat kembali bergerak. Pemerintah melalui Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) berencana melelang proyek sebesar Rp100 triliun tersebut. Panjang jembatan mencapai 29 kilometer. Indra menegaskan, pembangunan JSS ini tidak hanya bermanfaat bagi Lampung, melainkan seluruh provinsi di Pulau Sumatera dan sebagian Jawa. Artinya, sistem transportasi dua pulau bukan hanya bergantung pada penyeberangan kapal. ’’Apalagi penyeberangan melalui Pelabuhan Merak dan Bakauheni sudah cukup padat. Terlebih, ketika arus mudik dan balik Lebaran,” jelasnya. Namun sayang, hal itu belum diimbangi sektor pendidikan. Program unggulan UJ membangun kawasan sekolah bertaraf internasional di kompleks Balai Penelitian dan Pengembangan Teknologi (BPPT) Sulusuban, Lampung Tengah (Lamteng), masih terbengkalai. Padahal, Dinas Pendidikan (Disdik) pada APBD tahun ini
sudah menganggarkan dana Rp7,5 miliar dari total anggaran 2009 sebesar Rp169,3 miliar. Itu diperlukan untuk pembangunan kedua gedung SMK Sulusuban. Kondisi ini sempat dikritisi Komisi D DPRD Lampung periode 2004-2009. Mereka menyarankan Disdik mengalihkan dana Rp7,5 miliar tersebut untuk membiayai program lain yang lebih bermanfaat dan riil bagi masyarakat miskin, khususnya yang terancam putus sekolah. ’’Daripada proyek itu terbengkalai, pemprov lebih baik mengalokasikan dananya untuk rehab gedung sekolah di pedesaan,” terang Sekretaris Komisi D Sugeng Kristianto belum lama ini. Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung Edarwan menerangkan, proyek itu tetap berjalan. Sebab, ini sudah diatur dalam Perda RTRW (Rencana Tata Ruang Wilayah). Dalam perda yang baru disahkan pada Kamis (27/8) itu disebutkan, Sulusuban sebagai kawasan pengembangan pendidikan. ’’Saat ini terhenti sementara karena masa transisi kepemimpinan. Tapi yakinlah, ini tetap jadi prioritas,” tandasnya. Di samping program-program tersebut, UJ memiliki berbagai terobosan lain yang cukup positif (selengkapnya lihat grafis, Red). Di antaranya, peningkatan pelayanan kesehatan keluarga miskin yang mengidap penyakit DBD, diare, dan gizi buruk. Mereka gratis rawat inap di kelas III RSUD dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM). Selain itu, pengentasan kemiskinan yang dimulai pada tahun 2007. Hingga saat ini, dari total 750 desa se-Lampung yang warganya masuk kategori miskin, telah terentaskan sebanyak 350 desa. Bagaimana yang lainnya? Mari kita tunggu gebrakan UJ selanjutnya! (*)
Datangi Damar, MF Berharap Keadilan Laporan Wirahadikusumah Editor: Ade Yunarso
BANDARLAMPUNG - MF (16), korban trafficking beserta ibu angkatnya Lisa (43), warga Tanjungkarang Timur (TkT), hari ini (2/9) mendatangi LSM Damar untuk meminta pendampingan. Yakni terkait vonis bebas dua terdakwa trafficking Sunyoto (32) dan Hartini (31). ’’Tadinya sih mau Senin (31/ 8). Tapi, saya sedang tidak enak badan. Makanya besok (hari ini, Red) sekitar pukul 12.00,” ujar Lisa yang ditemui Radar Lampung di kediamannya kemarin. Lisa menuturkan, dirinya
sampai kemarin masih tidak rela dengan vonis bebas majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang terhadap dua terdakwa tersebut. ’’Masa depan anak saya tidak bisa dibeli dengan uang Rp1 miliar sekali pun. Keputusan vonis bebas itu menyakitkan hati kami. Apakah karena kami orang miskin makanya diperlakukan seperti ini? Saya bingung harus minta tolong sama siapa lagi,” keluhnya. Apalagi, terus Lisa, sejak MF ditemukan pasca dijual dan dipekerjakan sebagai pekerja seks komersial (PSK) pada 17 Maret 2009, kondisinya sering sakitsakitan. Keceriaannya sebelum ia
48 Tanpa... Tim pertama menemukan 15 Ceres Pure Grape Juice rasa anggur merah dan hijau yang tidak terdapat label ML. Mereka juga mendapati 15 produk merek Del Monte Fresh Whole Carmel Corn. Sembilan tanpa registrasi dan enam kedaluwarsa. Di tempat lain, mereka mendapatkan enam Ceres Pure Grape Juice tanpa registrasi. Tim kedua mengamankan kolang-kaling tanpa registrasi. Sementara tim ketiga memusnahkan dua kaleng Birdy yang kemasannya rusak. ’’Besok (hari ini, Red) kami panggil perwakilan dari masing-masing swalayan,” ujar Drs. Ramadhan, Apt., kepala Bidang Pemeriksaan dan Penyidikan BBPOM Bandarlampung. Hal itu dimaksudkan untuk mengarahkan dan memperingati mereka agar lebih teliti mengawasi produk yang diperjualbelikannya. ’’Mereka akan menandatangani pernyataan bermeterai
menghuni kompleks Pantai Harapan Panjang tidak ada lagi. ’’Makanya, untuk menjaga kondisi kejiwaannya, MF tidak pernah saya marah-marahi dan pekerjaan rumah yang biasa dikerjakannya tidak saya suruh lakukan lagi,” tutur penjual pempek keliling ini. Ia berharap dengan pendampingan LSM Damar, proses hukum yang dihadapinya bisa kembali diperjuangkan. Terpenting, kondisi anaknya kembali pulih. Kekecewaan Lisa dan MF pernah mereka lontarkan kepada Radar Lampung Jumat (28/8) lalu menyikapi vonis bebas dimaksud. ’’Demi Allah saya tidak terima mereka bebas. Saya tidak
tahu kalau pengadilan sudah memutuskan hukuman mereka. Tidak ada yang memberi tahu kami,” ujar Lisa. MF juga mengungkapkan hal senada. ’’Saya kecewa berat Mas. Saya mau mereka dihukum seperti apa yang saya rasakan selama tinggal di kompleks Pantai Harapan Panjang,” tutur MF ketika itu. Seperti diketahui, atas vonis bebas itu, jaksa penuntut umum (JPU) Hartono, S.H. tengah mengajukan upaya kasasi ke Mahkamah Agung. Berkas banding disampaikan Senin (7/9). Ia sebelumnya meminta hakim PN menghukum dua terdakwa masing-masing delapan tahun penjara. (*)
Sambungan dari halaman 17 sehingga diharapkan tidak mengulanginya,” tegasnya. Ia menambahkan, seluruh produk disita dan akan dimusnahkan hari ini. Ramadhan membantah pengawasan dilakukan hanya pada momen-momen tertentu. Dia menerangkan, sebulan sekali pihaknya rutin merazia produk-produk yang tersebar di Bandarlampung. ’’Hanya memang tak kita ekspose karena skalanya kecil, tidak seperti sekarang (kemarin),” paparnya. Razia lebih diseriusi saat mendekati Lebaran karena pada saat itu peredaran produk membanjir. Sidak Dua Pasar Nihil Bukan hanya BBPOM Bandarlampung yang kemarin bergerak. Tim monitoring daging Pemkot Bandarlampung juga melakukan inspeksi mendadak (sidak) dua pasar yang menjadi sentra peredaran daging. Namun, tidak ditemukan daging bermasalah. ’’Baik pada daging sapi, kam-
Histeria...
bing, maupun ayam,” jelas Kadis Pertanian, Peternakan, dan Kehutanan Eddy Haryanto di selasela sidak. Dua pasar yang dirazia adalah Gudang Lelang (Gudel) dan Pasar Kangkung, Telukbetung Selatan (TbS). Dari sidak itu, Eddy mengatakan, harga daging dan ayam relatif stabil. Untuk daging di tingkat pedagang bervariasi, mulai Rp55 ribu-Rp60 ribu. Begitu juga ayam, normal. Untuk ukuran sedang Rp17.500, besar Rp25 ribu, dan harga per kg Rp20 ribu. Ia mengakui kenihilan hasil sidak kemarin kemungkinan disebabkan waktu Lebaran yang masih jauh. Ia memprediksi peredaran daging bermasalah muncul pada H-7 sampai H-1 Lebaran. Untuk itu, pihaknya telah menyiapkan delapan tim. Landasan monitoring yang digelar tim, menurut Eddy, mengacu Perda Nomor 13 Tahun 2008 tentang Prosedur Pengelolaan dan Pendistribusian Daging La-
yak Konsumsi. Pantauan harian ini, tim monitoring sama sekali tidak mengambil sampel daging. Mereka hanya melihat fisik dengan mata telanjang. ’’Cukup gampang untuk mengetahui daging itu gelonggongan atau bukan,” jawab Eddy. Menurut dia, jika daging gelonggongan, pedagang tidak menggantungnya karena selalu menetes. Makanya ditaruh di hamparan. Tapi kemarin, semuanya digantung. ’’Gelonggongan juga jauh lebih lembek ketimbang daging bagus,” tandas Eddy yang menjadikan hal ini sebagai dasar tidak mengambil sampel. Dalam kesempatan itu, ia mengimbau masyarakat umum tidak gampang membeli daging maupun ayam yang harganya murah. Alasannya, oknum-oknum penjaja daging kerap memanfaatkan momen ini dengan menjual daging campuran, termasuk gelonggongan dan daging ayam yang mati sebelum disembelih. (*)
Sambungan dari halaman 17
Sambungan dari halaman 17 tribusikan keranjang. ’’Pemiliknya beda-beda, tapi tetap satu sama lain saling tergantung,’’ tambah pria asal Kemiling ini. Saat ini, lanjut Sandiawani, ia bersama rekan-rekannya tengah mengebut pembuatan tiga ribu parsel yang dipesan pusat perbelanjaan Chandra. ’’Itu belum seberapa. Setiap tahun meningkat. Belum lagi mal-mal lain hingga toko-toko makanan. Malah sampai ada yang sudah memesan ribuan keranjang dari Pulau Jawa,’’ imbuhnya. Namun, order menggiurkan dari Jawa itu ditolak pemilik Rotan Jaya. ’’Untuk mencukupi pesanan dalam kota saja sudah nggak ketanganan lagi. Apalagi mengirimkan untuk luar kota atau ekspor, tidak dulu lah,’’ jawabnya. Senada dilontarkan Samuel. Pria yang juga pekerja di sana dan
spesialis pembuat boks parsel dua tingkat. Untuk satu tingkat dihargai Rp10 ribu, sedangkan dua dan tiga tingkat masing-masing Rp15 ribu sampai Rp35 ribu. ’’Yang menjadi persoalan saat ini harga bahan baku mahal dan sulit didapat,’’ kata Samuel. Untuk bahan baku rotan, tempatnya bekerja memesan langsung dari Jambi yang diangkut dengan truk. Dalam seminggu, mereka butuh 100 kilogram rotan. Per batangnya sepanjang 4-6 meter dengan harga mencapai Rp5 ribu. Pria yang bakal mudik ke Cirebon itu langsung mempraktikkan pembuatan keranjang parsel. Hanya dalam sepuluh menit, Samuel sudah menyelesaikan keranjang parsel dua tingkat. ’’Kalau tidak terbiasa, satu keranjang ya satu hari. Untuk satu keranjang ini butuh satu meter rotan,’’ ujarnya. (*)
Tepat pukul 13.30 WIB, usai menggelar apel pasukan, barikade tim penataan memulai upaya pembongkaran lapak di Jl. Bukittinggi. Dua unit truk diturunkan menuju lapak-lapak PKL. Dua kerumunan massa pun bertemu. Bisa ditebak, mereka terlibat saling dorong untuk mempertahankan lapaknya diangkut. Namun, tim penataan terus mendesak puluhan pedagang agar mundur. Pedagang tak mau menyerah. Mereka kembali mendorong tim penataan untuk mundur. Tim akhirnya mengambil keputusan cepat dengan membuka barisan dan memposisikan truk berhadapan langsung dengan pedagang. Pada saat sama, giliran barikade kembali mengambil alih posisi terdepan. Perlahan pedagang mundur dan terpecah. Terdengar histeria mereka. Tak sedikit yang menangis, bahkan
pingsan. Pedagang yang utamanya wanita menjerit-jerit dan hanya bisa melampiaskan kekecewaannya dengan umpatan marah kepada petugas. Namun, tim bergeming. Pelan tapi pasti, puluhan kios semipermanen di lokasi ini berhasil dibongkar. Tepat pukul 14.25, tim beralih ke Jl. Batusangkar. Seketika itu pula, Ketua Persatuan PKL Bandarlampung Agus Pranata Siregar berorasi. Ia menilai apa yang dilakukan pemkot merupakan tindakan melanggar hak asasi manusia. ’’Sejahat-jahatnya Nurdin Muhayat (mantan wali kota Bandarlampung) tak seperti pemerintah saat ini. Besok (hari ini, Red) kami akan duduki pemkot, seluruh PKL akan berdemo,” tandas Agus membangkitkan kembali semangat PKL yang mulai mengendur. Ajakan ini disambut ratusan PKL dengan meneriak-
kan yel-yel anti-pemkot. Selama eksekusi, aksi perlawanan juga ditunjukkan PKL yang berdagang di sepanjang jalan. Meski begitu, mereka tak bisa berbuat banyak. Jumlah personel keamanan jauh lebih banyak. Tepat pukul 15.05, Jalan Batusangkar bersih dari kios-kios PKL. Setelah itu, tim kembali bergerak menuju Jl. Imam Bonjol. Berbeda dengan dua eksekusi sebelumnya, pemilik kios di sini memilih pasrah. Sepertinya, mereka sudah terlalu lelah. Eksekusi berjalan lancar hingga pukul 16.20. Gambaran umum penertiban kemarin sama dengan kali pertama kota ini mendengungkan penataan PKL. Saat itu, meski sempat diwarnai bentrokan antara petugas dan PKL, penertiban pada akhirnya berjalan lancar. Sekretaris Kota Bandarlampung Sudarno Eddi kemarin
mengingatkan relokasi ini bukan untuk menyengsarakan PKL, tapi justru guna kenyamanan PKL dan masyarakat Kota Bandarlampung. ’’Jangan beranggapan miring soal ini, kita menata dengan solusi,” tandasnya. PKL-PKL yang ditata ini dinaikkan ke lantai dua dan tiga Pasar Bambu Kuning dan Jl. Brigjen Katamso, Tanjungkarang Pusat (TkP), yang menjadi wisata kuliner. Pengelolaan lantai dua dan tiga BK diserahkan pada PT Senjaya Rezeki Mas. Jumlah lapak di lantai dua dan tiga sebanyak 686 unit dan jumlah kios 64 unit. Kios yang diberikan kepada PKL seluas 1,5 x 3,0 meter; sedangkan lapak berukuran 1,2 x 1,5 meter. Lapak dan kios sudah ditempati PKL mulai 15 Maret 2008. Namun karena alasan sepi pembeli, PKL banyak yang menyewakan kiosnya atau malah kembali ke jalan. (*)
METROPOLIS
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
TbU Pungut Dana THR
FOTO REPRO RADAR
SURAT THR: Inilah surat permintaan bantuan THR yang dikirimkan Kecamatan TbU kepada pemilik usaha di wilayah tersebut.
Laporan Ary Mistanto Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Masalah kembali terjadi di Kecamatan
Telukbetung Utara (TbU). Setelah persoalan pungutan kartu tanda penduduk (KTP) beberapa waktu lalu, kini kecamatan itu memungut dana tunjangan hari raya (THR). Dana itu dimintakan dari tempat
usaha yang ada di wilayah tersebut. Sejumlah pemilik tempat usaha keberatan dengan pungutan itu. Mereka menilai pungutan tersebut mestinya tidak dilakukan. ’’Bukankah pungutan itu tidak
diatur? Lalu, kenapa kita dipungut tunjangan hari raya? Jika tidak diberi, kami khawatir kecamatan akan mempersulit berbagai keperluan yang kami urus di sana,’’ kata sumber Radar Lampung yang meminta namanya tidak dikorankan. Pria 40 tahun itu menambahkan, sebelum memungut biaya, kecamatan terlebih dahulu menyurati pemilik usaha. ’’Dalam surat itu juga dilengkapi kuitansi bukti penyetoran. Kami takut kalau tidak memberi,’’ katanya seraya menunjukkan surat dari kecamatan itu. Sumber tadi menambahkan, besarnya pungutan bervariasi, tergantung besar kecilnya tempat usaha. ’’Ada yang diminta Rp25 ribu, ada juga yang Rp50 ribu. Tolong jangan sebutkan tempat usaha saya,’’ kata sumber tersebut. Kertas itu memiliki kop kecamatan di amplop dan suratnya dengan perihal partisipasi THR Idul Fitri 1430 H yang ditandatangani Camat TbU Drs. Hi. S. Eddy Firdaus lengkap dengan stempel. Bunyi surat tersebut, Seiring dengan datangnya Bulan Suci Ramadan (Puasa) Tahun 1430 Hijriah/2009 Masehi yang insya Allah akan diakhiri dengan Hari Raya Idul Fitri 1430 Hijriah, Kami unsur Pimpinan dan segenap Staf Kecamatan Telukbetung Utara menyampaikan ucapan “Selamat Menjalankan Ibadah Puasa bagi yang menjalaninya dan mohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan yang disadari atau tidak telah kami lakukan selama bekerja sama dengan Bapak/Ibu/Sdr (i). Pada alenia berikutnya tertulis, Sebagai Pengikat tali silaturahmi dan tali asih diantara kami jajaran Pemerintah Kecamatan Telukbetung Utara dengan Bapak/ Ibu dan Sdr (i) di kesempatan yang baik ini kiranya perkenankan kami memohon kepada Bapak/Ibu/Saudara (i) untuk berkenan memberikan bantuan kepada kami/Hari raya Lebaran. Sementara saat dihubungi melalui ponselnya kemarin siang, Eddy Firdaus sempat membantah. Namun saat ditanya soal surat dengan tanda tangan dirinya, Eddy akhirnya membenarkan. ’’Ya memang kami memintanya. Tapi, itu kan partisipasi. Kita tidak memaksa. Kalau mau memberi, ya silakan-silakan saja. Kalau tidak, ya tidak apa-apa,’’ katanya. (*)
Rapat Antisipasi Takbiran Liar Laporan Eka Yuliana Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Kecamatan Rajabasa mulai mengantisipasi adanya takbiran liar pada malam sebelum hari raya Idul Fitri. Langkah itu dilakukan dengan menggelar rapat yang dihadiri seluruh lurah dan dipimpin langsung Camat M. Natsir Effendy di kantornya, Senin (31/8).
19
Bukan Sekadar Berita!
Natsir mengatakan, meski instruksi dari Pemkot Bandarlampung belum ada, pihaknya berupaya melakukan langkah antisipasi. Menurutnya, biasanya wali kota memberikan instruksi agar tidak ada takbiran liar yang nantinya mengganggu lalu lintas. ’’Peserta takbiran harus mengikuti jalur yang telah ditentukan pemerintah kota. Berdasar pengalaman tahun lalu, rute takbiran bersama dimulai dari Lapangan Sa-
burai, Enggal,” ungkapnya. Natsir menambahkan, bila tidak dikoordinasikan pada satu rute yang sama, dikhawatirkan kemacetan parah terjadi. Ini disebabkan adanya peserta takbir yang tidak mengikuti rute yang sudah ditentukan. Pada tahun-tahun sebelumnya, masing-masing kelurahan di Kecamatan Rajabasa melakukan takbiran sendiri. Tahun ini, Natsir menginginkan kecamatannya patuh pada instruksi wali kota dan
lebih teratur. Berdasar rapat tersebut, setiap kelurahan diminta menyiapkan minimal dua mobil untuk mengikuti acara takbiran. Kecamatan juga akan mengikutkan dua mobil. ’’Para lurah nantinya berkoordinasi dengan tokoh agama untuk membicarakan soal takbiran tersebut. Biasanya takbiran juga mengikutsertakan remaja masjid di masing-masing daerah,” paparnya. (*)
Warga Susah Dapatkan Air Bersih Laporan Segan Petrus S. Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Pendistribusian air bersih ke permukiman warga menjadi masalah belakangan ini. Seperti warga Perumahan Blora Indah di Kecamatan Kemiling yang mengeluhkan penyaluran air bersih yang bersumber dari PDAM Way Rilau. Sudah hampir satu bulan ini warga tidak dapat menikmati air bersih untuk kebutuhan seharihari. Bahkan, sejumlah warga terpaksa membeli air bersih. Syamsir Syamsu, warga Perumahan Blora Indah, meminta agar PDAM Way Rilau bertanggung jawab terhadap kondisi ini. Ia mengakui pendistribusian air bersih sudah tidak berjalan lagi selama satu bulan sampai saat ini. ’’Kami terpaksa beli air bersih untuk kebutuhan sehari-hari,” ungkap pria yang berprofesi sebagai tenaga pengajar di Fakultas
SYAFRILSYAH Hukum Universitas Lampung ini kemarin. Menurutnya, pelayanan PDAM Way Rilau belum optimal, khususnya terhadap pelanggan air bersih. ’’Kalau begini terus, sampai kapan kami mendapatkan air bersih. Hanya untuk mendapatkan air bersih saja sulit, bagaimana hal lain?” tegasnya. Pernyataan serupa disampai-
kan Budimansyah. Ia menyesalkan keterlambatan PDAM dalam menyelesaikan permasalahan pendistribusian air bersih ini. ’’Kami sudah beberapa kali melaporkan kondisi ini kepada pihak PDAM. Namun, hal itu tak digubris juga. Apakah ini yang disebut pelayanan,” cetusnya. Terpisah, Camat Kemiling Syafrilsyah mengatakan akan memfasilitasi keluhan warga. Ia berjanji segera menindaklanjuti laporan warga soal pendistribusian air bersih tersebut. ’’Sebenarnya, masalah air bersih bukan tupoksi kecamatan. Namun, kami mencoba menjadi fasilitator dan penyambung lidah ke pihak PDAM. Sehingga, permasalahan ini cepat selesai,” katanya. Sementara, Kepala Bagian Humas PDAM Way Rilau Topik B.A.C. tidak mengangkat telepon Radar Lampung. Padahal, ponsel yang bersangkutan aktif. Bahkan, hingga pukul 20.00 WIB tadi malam, pesan singkat yang dikirimkan kepadanya tidak dibalas. (*)
FOTO FERDY KURNIAWAN
BELUM DITANAM: Sisa bibit pohon yang ada di kantor Kecamatan Tanjungkarang Pusat.
Cari Lokasi Penanaman Pohon Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Kecamatan Tanjungkarang Pusat (TkP) kesulitan mencari lahan untuk menanam bibit pohon bantuan Dinas Pertanian Kota Bandarlampung. Dari 700 bibit yang diterima, sebanyak 300 bibit masih berada di kantor kecamatan. Karenanya, bibit pohon itu rencananya ditanam di lahan kosong atau perbukitan yang tersebar di tiga kelurahan. Yakni Kelurahan Pasirgintung, Kelapatiga, dan Penengahan. ’’Lokasi itu dipilih karena sudah tidak ada lagi lahan untuk menanam. Hal tersebut disebabkan padatnya kawasan kecamatan ini,” kata Camat TkP Mukafie Siradj kemarin. Sebelumnya, 400 bibit pohon
sudah ditanam di dua kelurahan, yakni Kaliawi dan Durianpayung. Penanaman dilakukan bersamaan kegiatan Jumat Bersih. Mukafie mengungkapkan, saat ini 300 bibit pohon yang terdiri mangga, mahoni, jati, sukun, dan kemuning itu belum ditanam karena menunggu musim penghujan datang. ’’Kami tidak menanam sisa bibit pohon tersebut karena saat ini masih kemarau,” ujarnya. Di sisi lain, Mukafie juga meminta seluruh lapisan masyarakat membiasakan diri untuk menanam pohon. Ini juga bertujuan agar warga menjadi sadar akan pentingnya pohon bagi kehidupan manusia di masa mendatang. Diketahui, beberapa waktu lalu Dinas Pertanian, Peternakan, dan Kehutanan Kota Bandarlampung memberikan bantuan tiga puluh ribu bibit pohon untuk tiga
belas kecamatan. Penyebaran itu bertujuan mengantisipasi pohon-pohon yang mati ataupun layu akibat kekeringan. Hal itu juga bertujuan agar pelaksanaan penghijauan di Kota Bandarlampung berjalan merata. Pengadaan bibit tersebut menggunakan dana alokasi khusus yang diterima Distannakhut Bandarlampung pada tahun 2009. Jenis bibit yang dibagikan ini terdiri mahoni, cempaka, medang, tanjung, glodogan tiang, palem, sukun, durian, dan mangga. Pembagian bibit tersebut dilihat dari kondisi kecamatan. Karenanya, pembagian bibit per kecamatan tidak merata. Sebagian bibit akan ditanam di area yang digunakan sebagai fasilitas umum dan sebagian lagi di pekarangan rumah warga. (*)
METROPOLIS
20
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Bukan Sekadar Berita
’’Jangan Lupa Promosikan Lampung’’
PR Baru Pemkot Laporan Segan P. S. - Editor: Ary M. BANDARLAMPUNG – Pemkot Bandarlampung ketiban pulung. GOR Saburai yang ’’sukses’’ dilepas pemprov atas restu DPRD Lampung kini jadi pekerjaan rumah (PR) baru Wali Kota Eddy Sutrisno dan wakilnya Kherlani. Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. buka suara soal perencanaan pembangunan kawasan eks GOR Saburai dan Pasar Seni Enggal, Tanjungkarang Pusat (TkP), yang akan dipindah ke Kecamatan Kemiling. ’’Soal kegunaan lahan GOR dan Pasar Seni Enggal untuk apa, itu sudah urusan wali kota. Bukan lagi gubernur. Kan bukan punya kita (pemprov, Red) lagi,” terang Oedin, sapaan akrab gubernur, kepada wartawan seusai acara pisah sambut dengan anggota DPRD Lampung di Balai Keratun kemarin. Oedin menambahkan, tugas pemprov hanya meminta ganti berupa pembangunan GOR dengan luasan dua kali lipat dan gedung kesenian yang lebih baik. ’’Terpenting, provinsi sudah mendapatkan gantinya sampai dua kali lipat lebih dari lokasi GOR Saburai dan Pasar Seni Enggal. Kami tidak mengintervensi kegunaan eks lahan GOR Saburai. Semuanya urusan wali kota,” ingatnya lagi. Pemindahan ini, terus Oedin, karena terdapat beberapa permasalahan yang sudah tidak cocok lagi dengan kondisi saat ini. Ia mencontohkan adanya penambahan cabang olahraga dan jumlah atlet yang kian meningkat setiap tahunnya. ’’Hal ini sudah kita kaji dari seluruh aspek. Misalnya, dulu berapa cabang olahraga dan bandingkan sekarang. Lalu, dulu berapa jumlah atlet dan dibandingkan dengan saat ini,” ujar gubernur. Perkembangan terakhir, lahan milik Syafei – owner King Supermaket Tanjungkarang– itu masih belum ada fungsi. Mengenai nilai jual objek pajak (NJOP), ia memastikan masih berkisar Rp50 ribu/meter persegi. Besaran NJOP tidak jauh berbeda dari nilai tersebut. (*)
Lintas P E R I S T I W A Dituntut 18 Bulan JAKSA penuntut umum (JPU) Hirda, S.H. menuntut Yohanes Junaidi, warga Jl. Sugriwa, Kelurahan Sawahbrebes, Tanjungkarang Timur (TkT), 18 bulan penjara pada persidangan di Pengadilan Negeri Kelas IA Tanjungkarang kemarin. Terdakwa telah melakukan tindak pidana melarikan perempuan (anak orang lain, Red) tanpa persetujuan orang tua korban. ’’Perbuatannya melanggar pasal 332 ayat 1 ke-1 KUHP,” ungkapnya di hadapan majelis hakim yang diketuai Tani Ginting, S.H. Perbuatan terdakwa dilakukan 23 Mei 2009 lalu. Saat itu, terdakwa menemui korban Henny (20) di Jl. Soekarno-Hatta, Bypass, Kedaton. Alasan terdakwa, hubungan keduanya tidak disetujui orang tua korban. Sementara, keduanya telah berpacaran sejak tahun 2004. (abdurrahman/ary mistanto)
Laporan Segan Petrus S. Editor: Ary Mistanto
FOTO SEGAN PETRUS S.
ROADSHOW: Putri Indonesia Lampung 2009 Feby Deliana saat diterima Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Truly Sjachroedin Z.P.
Resa Positif Flu Babi Laporan Maria Ulfa Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG – Resa (7,5) warga Jalan Tupai, Gang Kemiri, Kelurahan Sukamenanti, Kecamatan Kedaton positif menderita flu babi (H1N1). Ketua Penanggulangan Flu Burung dan Flu Babi Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM) dr. Pad Dilangga, Sp.P. mengatakan diagnosis itu sesuai hasil pesan singkat dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung. ’’Saya diberitahu via pesan
singkat,’’ katanya kepada wartawan kemarin. Namun begitu, lanjut dokter yang akrab disapa Pad ini, Resa juga akan dipulangkan besok (hari ini, Red), jika kondisinya membaik. ’’Flu Babi sudah pandemi didunia, seperti flu biasa. Disamping itu tingkat kematiannya 0,8 persen dibandingkan dengan flu burung (H5N1),’’ bebernya. Karenanya, bocah yang duduk di kelas 2 SDN 2 Sukamenanti ini tidak harus diisolasi. Eka (30), ibu Resa ditemui di Ruang Isolasi Flu Burung RSUDAM mengatakan, hingga seka-
rang belum mengetahui hasil test dari Jakarta. Ia berharap anaknya cepat sembuh karena dia anak perempuan saya satu-satunya, apalagi disekolah dia termasuk siswa yang berprestasi. Disinggung soal flu babi yang diidap Resa, Eka mengaku tidak tahu karena selama ini anaknya tidak pernah kontak dengan babi, orang yang menderita flu babi atau pun mengkonsumsi babi. ’’Selama ini pulang Resa dirumah saja. ’’Paling-paling kami ajak ia bermain kerumah adik saya Hesti yang tinggal di Jalan Pajajaran, Kelurahan Gunungsulah
Polda Lidik Dana Dosen Laporan Segan Petrus S. Editor: Ary Mistanto
Aktor Intelektual Disoal PENEGASAN Direktur Reserse Kriminal Polda Lampung Kombespol Darmawan Sutawijaya yang menyebut mantan Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (PPKD) Lampung Tengah Herman Hazbullah sebagai aktor intelektual mendapat reaksi kuasa hukum tersangka, Gunawan Raka. Selain dijerat pasal 2 dan 3 UU RI Nomor 39 Tahun 1999 yang diubah UU RI Nomor 20 Tahun 2001 tentang Tipikor, Herman Hazbullah juga dijerat pasal 55 dan 56 KUHP, yang berarti turut serta dan membantu dalam kasus ini. Gunawan menuturkan, jika memang penyidik memandang kliennya sebagai aktor intelektual dalam kasus dugaan tipikor ini, ia menegaskan bahwa kliennya sebagai bawahan hanya menjalankan perintah dari atasannya. ’’Kalau memang penyidik memandang seperti itu, tidak mungkin mereka menerapkan pasal 55 dan 56 KUHP terhadap klien saya. Persoalannya, siapa yang dibantu?” ujarnya. (wirahadikusumah/ary m.)
dan Kemiling,” tukasnya kemarin (1/9). Sementara tiga dari empat warga yang dirawat, besok (hari ini, red) dipulangkan. Mereka adalah Yulianto (27) Nova Veni (21) dan Endah (22). Mereka dinyatakan negatif flu burung dan flu babi. Terpisah, Kadiskes Lampung dr. Wiwiek Ekameini mengatakan, sesuai petunjuk Sub Direktorat Surveilance Depkes, pihaknya sudah meminta agar pasien yang dinyatakan positif terjangkit virus H1N1 beristirahat total di ruang isolasi RSUDAM. (dilengkapi segan p.s.)
BANDARLAMPUNG – Feby Deliana, Putri Indonesia Lampung 2009, terus menggelar roadshow memohon dukungan. Kali ini ke rumah dinas gubernur Lampung. Rombongan yang dipimpin Pemimpin Perusahaan Radar Lampung Taswin Hasbullah diterima Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Truly Sjachroedin. Truly mengatakan siap mendukung langkah Feby yang berjuang membawa nama Lampung dalam ajang Pemilihan Putri Indonesia di Jakarta. Ia juga berjanji membantu, baik secara moral maupun material. ’’Namun, wawasan pengetahuan jangan sampai diabaikan. Karenanya mulai sekarang harus bisa menggali berbagai informasi terkait program pembangunan pemprov, kebudayaan, dan potensi pariwisata yang ada di Lampung. Sehingga, kita tidak kalah bersaing dengan duta dari provinsi lain,” saran Truly kepada Feby kemarin. Lebih lanjut, ketua Dekranasda Lampung ini menyatakan potensi hasil bumi di Lampung yang cukup melimpah kurang di-explore. ’’Untuk itu, promosi bisa dilakukan melalui ajang Pemilihan Putri Indonesia. Sebagai duta daerah, Feby harus membuat nama provinsi ini berjaya di tingkat nasional. Kalau tidak kita, siapa lagi?” ungkapnya. Ia berjanji memberikan arahan dan pelatihan bagi Feby sebelum mengikuti masa karantina di Jakarta. Pelatihan keterampilan dan wawasan pengetahuan tersebut akan difasilitasi TP PKK dan Dekranasda Lampung. ’’Memang benar, Feby harus dibekali keterampilan dan wawasan mengenai segala hal. Karenanya, PKK dan Dekranasda segera disiapkan untuk melatih,” tandasnya di hadapan Pemimpin Redaksi Radar Lampung Suprapto, Wakil Pemimpin Redaksi Nizwar, Kabag EO Liris Vawina, dan Model Lampung Management Edwin. (*)
FOTO ABDURAHMAN
BERI PEMBELAAN Sidang lanjutan dugaan korupsi bantuan sosial (bansos) pengadaan bahan bangunan untuk 160 rumah miskin di Lampung Utara dan Lampung Tengah kemarin kembali digelar. Dalam persidangan dengan agenda pleidoi (pembelaan terdakwa), kuasa hukum terdakwa Lukmansyah, Susi Tur Handayani, S.H., mengungkapkan bahwa kliennya telah menjalankan tugasnya
sebagai ketua panita pemeriksaan barang (P2B). Susi juga mengungkapkan pemeriksaan barang bahan bangunan untuk rumah miskin itu dilakukan di rumah-rumah warga yang menerima bantuan. Bahkan, terdakwa telah meminta rekanan untuk melengkapi kekurangan barang-barang yang diterima warga. (abdurahman/ary mistanto)
BANDARLAMPUNG – Polda Lampung bergerak. Indikasi penyimpangan APBD tahun 2009 untuk kegiatan pemberian bantuan pendidikan kepada dosen perguruan tinggi negeri dan swasta di provinsi ini masuk tahap penyelidikan. Sebelumnya, kasus ini dipegang Inspektorat Lampung. Namun setelah ditemukan ada indikasi penyimpangan anggaran sebesar Rp3 miliar, inspektorat melimpahkannya. ’’Indikasi penyimpangannya karena terdapat pemborosan anggaran dalam alokasi pemberian bantuan pendidikan kepada dosen. Jumlah penerimanya mencapai sekitar belasan orang,’’ kata Inspektur Lampung Helmi Machmud usai menghadiri pisah sambut dengan mantan anggota DPRD Lampung periode 2004-2009 di Balai Keratun kemarin.
Helmi menyatakan, besaran nilai dalam program pemberian bantuan pendidikan kepada dosen dinilai tidak wajar. ’’Kalau mengenai pengembalian kerugian negara, hal itu tergantung putusan pengadilan yang tetap. Karenanya, kita tetap mengawal proses ini sampai tingkat persidangan,” terang mantan kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Lampung ini. Dihubungi terpisah, Dirreskrim Polda Lampung Kombespol Darmawan Sutawijaya membenarkan sudah menerima berkas pelimpahan dari inspektorat. Ia masih mempelajari kasus dugaan penyimpangan anggaran daerah tersebut. ’’Prosesnya masih dipelajari,” singkat Darmawan kepada Radar Lampung melalui ponselnya kemarin. Untuk diketahui, pemberian bantuan kepada dosen yang juga tenaga ahli era kepemimpinan Gubernur Lampung Syamsurya Ryacudu itu sudah teralokasi dalam APBD tahun ini untuk membiayai sekolah doktor (S3) dan sebagian melanjutkan sekolah magister (S2). (*)
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
METRO-SHOPPING
21
Diskon 10% di Outsider Distro Laporan Eka Yuliana - Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Potongan harga untuk seluruh produk diberikan Outsider Distro untuk menyambut Lebaran. Tidak hanya itu. Konsumen yang sudah menjadi pelanggan tetap juga bisa menawar harga yang diberikan. ’’Setidaknya dikurangi Rp10 ribu,” kata Lia, pemilik distro, kemarin. Toko yang terletak di lantai 1 Simpur Center Blok B 6 ini menyediakan berbagai perlengkapan bagi remaja pria. Seperti kaus oblong, celana jins, sweater, junior (pakaian untuk anak-anak), kemeja, celana pendek, celana boxer, tas, sandal, dompet, dan jumper. Lia mengatakan, barang-barang yang berasal dari Bandung dan Jakarta ini harganya cukup terjangkau. Distro ini menjadi tujuan utama para pelajar yang ingin mencari pakaian dengan model terbaru. Untuk kaus oblong dibanderol dengan harga Rp60 ribu–Rp90 ribu. Kemudian jins seharga Rp140 ribu–Rp160 ribu. ’’Untuk jaket dan sweater, kami banderol Rp130 ribu–Rp250 ribu,” katanya. Sementara, kemeja distro dijual dengan harga Rp90 ribu–Rp120 ribu. Sedangkan sandal seharga Rp60 ribu, dompet Rp60 ribu–Rp80 ribu, dan tas Rp130 ribu–Rp140 ribu. (*)
DISKON BARANG BERMEREK
SETIAP MOMEN
FOT-FOTO EKA YULIANA
LENGKAP: Koleksi toples di Centerpoint.
Koleksi Toples di Centerpoint Laporan Eka Yuliana - Editor: Alam Islam
Laporan Eka Yuliana - Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Salah satu pertimbangan saat memilih tempat berbelanja adalah harga yang terjangkau dengan kualitas baik. Bagi Hepi Riza Zen, Ramayana menjadi pilihan sesuai dengan pertimbangan tersebut. ’’Saya berbelanja di sini sejak Ramayana berdiri,” kata Hepi saat ditemui sedang berbelanja dengan teman sekantornya kemarin. Ia mengatakan, Ramayana juga sering memberikan diskon berbagai barang pada setiap momen. Misalnya, menjelang tahun ajaran baru, menjelang Lebaran, dan Natal. Hepi menyebutkan, terkadang pusat perbelanjaan memberikan diskon besar tapi untuk produk yang tidak bermerek. Sementara, Ramayan memberikan diskon untuk barang bermerek yang memang sedang dicari. ’’Kalau bermerek, kan jelas standar kualitasnya,” lanjut wanita 46 tahun ini. Ia bersama anak-anaknya kerap berbelanja ke pusat perbelanjaan di Jl. Raden Intan ini untuk mencari pakaian, sepatu, maupun sandal. ’’Kalau belanja kebutuhan sehari-hari, saya lebih memilih pasar tradisional. Hitung-hitung untuk membantu pedagang kecil,” kata warga Jl. Dr. Susilo, kompleks Dolog No. 16, Pahoman. Lebih lanjut, wanita yang gemar membaca ini mengatakan tidak mempunyai waktu khusus untuk berbelanja. Sesuai kubutuhan saja. Seperti saat memasuki tahun ajaran baru, ia dan anaknya pasti memilih Ramayan untuk mencari perlengkapan sekolah. Sementara untuk pakaian, Ramayana menyediakan koleksi yang lumayan lengkap dan model mengikuti tren. Hanya, ibu dari Fatih (17), Adis (13), Arin (11), dan Ina (6) ini mengungkapkan, Ramayana harus memperbaiki fasilitas parkirnya. ’’Masih agak susah untuk parkir kalau mau belanja,” kata istri Bunyana Solihin ini. Namun, hal tersebut tetap tidak menghalanginya untuk setia berbelanja di Ramayana. (*)
FOTO-FOTO EKA YULIANA
FOTO EKA YULIANA
TERJANGKAU: Produk yang ditawarkan di Outsider Distro.
SETIAP MOMEN: Diskon produk yang ditawarkan pada setiap momen menjadi pertimbangan Hepi Riza Zen (berkerudung) memilih Ramayana sebagai tempat berbelanja.
BANDARLAMPUNG – Menjelang Lebaran, toples menjadi salah satu barang yang dicari kaum ibu. Untuk mencari toples juga tidak sulit. Sejumlah pusat perbelanjaan menyediakan berbagai model wadah kue tersebut. Salah satunya di Centerpoint. Tidak hanya koleksi toples model terbaru. Pusat perbelanjaan yang terletak di Jl. Kartini, Tanjungkarang Pusat, ini juga memberikan harga spesial. Store Manager Centerpoint Department Store M. Holil mengatakan, harga yang ditawarkan merupakan harga termurah. Berbagai merek toples lokal maupun impor disediakan. Seperti merek Soga dan Yosikawa yang berbahan setengah kristal. Kemudian Western dan Lionek produksi Jepang dan Tiongkok. ’’Lionek merupakan toples set. Satu set berisi dua hingga lima toples. Toples tersebut seharga Rp82.500–Rp182.500,” kata M. Holil. Ditambahkan, untuk merek Fiori juga dijual per set yang berisi tiga hingga lima toples. Harga untuk merek ini agak lebih mahal dibanding Lionek. Sebab, kualitas toples model ini berbeda. Selain berbahan setengah kristal, Centerpoint juga menyediakan toples Soga berbahan kristal yang terdiri atas jenis polos dan berwarna. Harganya mulai dari Rp30.500–Rp127.500. ’’Model dan bahannya cukup mewah. Banyak ibuibu yang menyukai model ini,” lanjutnya. Selain toples impor, Centerpoint juga menyediakan mereka lokal, seperti Nakami yang berbahan beling biasa. Kemudian merek Angel dengan kualitas yang lebih baik. ’’Harga toples Angel juga agak mahal, yakni mulai Rp99.900–Rp107.500,” ujarnya. Lebih jauh Holil mengatakan, untuk pembelian toples pada 1–3 September 2009 senilai Rp200 ribu, konsumen akan mendapatkan voucher belanja Rp50 ribu. Voucher tersebut dapat digunakan untuk berbelanja senilai kelipatan voucher. (*)
22
PENDIDIKAN RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Cerdas Berkualitas
Cukup Gunakan Kartu Kendali jadi calo skripsi. Sugeng merencanakan, segera mengumpulkan para pembantu dekan bidang akademik di lingkungannya. Itu seLaporan/Editor: Abdul Karim telah tim internal kampus yang dibentuknya secara tidak resmi BANDARLAMPUNG – Uni- untuk menyelidiki kasus tersebut la batal membentuk tim khusus selama ini kesulitan membuk(timsus) untuk mengungkap tikannya. praktik percaloan ’’Kami akan memskripsi di lingkungan bahasnya lebih jauh. kampusnya. Karena, Bisa jadi sampai ke menurut Rektor Prof. pembentukan tim khuDr. Ir. Sugeng P. sus,” kata Sugeng saat Hariyanto, M.S., jauh ditemui di rektorat lebih penting dilakuUnila beberapa hari kan adalah memagari lalu (18/8). agar praktik tersebut Namun, menuruttidak terjadi. Baik nya, tim tersebut buoleh mahasiswanya kan lagi mengungkap dengan calo skripsi siapa oknumnya. Medosen Unila sendiri Sugeng P. Hariyanto lainkan untuk mengmaupun dari luar. antisipasi atau mem’’Untuk itu, kami cukup be- batasi gerak oknum dosen yang kerja sama dengan pembantu rek- menjadi calo skripsi atau tesis tor dan para pembantu dekan bi- tersebut. ’’Dengan demikian, Indang akademik. Tidak terkecuali sya Allah Unila akan steril. Baik dengan para sekretaris jurusan- itu dari oknum yang menjadi calo nya agar benar-benar menerap- skripsi mahasiswanya sendiri kan kartu kendali bimbingan maupun skripsi perguruan tinggi skripsi. Termasuk mengingatkan lainnya,” tegasnya. para dosen langsung seperti yang Alasan pihaknya hanya mengbaru saja kami lakukan pada di- antisipasi, karena Unila adalah alog bersama seluruh dosen Unila lembaga pendidikan tinggi yang pada 31 Agustus lalu di GSG,” tentunya harus mengedepankan ujarnya. aspek akademis. Sedangkan unSebab, jika sampai memben- tuk mengungkapnya menjadi batuk tim khusus, tukasnya, itu ber- gian lembaga atau penegak huarti praktik percaloan di Unila kum. sudah parah. Padahal, tidak de’’Silakan penegak hukum juga mikian adanya. Meskipun ia sen- mengambil peran dalam masalah diri mengaku pernah mendengar ini. Kemudian jika ternyata ada isu adanya oknum dosen maupun dosen kami yang terbukti menmahasiswa yang melakukan hal jadi calo skripsi, jelas akan kami tersebut di lingkungan Unila. tindak tegas seperti diusulkan un’’Nyatanya, belum ada yang tuk dipecat,” tandasnya. bisa membuktikan siapa orangLebih mengedepankan langnya. Termasuk saya sendiri. Na- kah antisipasi juga disampaikan mun demikian, kami sangat ter- Rektor Universitas Sai Bumi buka jika ada masyarakat yang Ruwa Jurai (USBRJ) Nanang punya bukti untuk melaporkan- Iskandar Fauzie, S.I.P., M.H. Yanya,” ungkapnya seraya menga- itu akan membuat mahasiswatakan akan memproses pelaku- nya lebih familiar dengan skripnya sesuai tahapan dan aturan si. Kemudian melakukan ujian berlaku di lingkungan pendidikan skripsi menjadi dengan sidang tinggi. terbuka. Diberitakan sebelumnya, be’’Saya yakin, ini akan jauh berapa perguruan tinggi negeri lebih efektif untuk mengantisidan swasta di Lampung menye- pasi adanya praktik calo skripsi,” riusi oknum dosennya yang men- tukasnya. (*)
Pagari Calo Skripsi
2,6 Juta Guru tak Layak Mengajar Laporan/Editor: Abdul Karim
FOTO ABDUL KARIM
LIHAT NILAI: Mahasiswa Fakultas Tarbiah IAIN Raden Intan usai mengikuti kuliah umum pembinaan calon guru berkualitas di kampus setempat kemarin (1/9).
Lampung Belum Tutup Kekurangan BOS Laporan Wartawan JPNN Editor: Abdul Karim
JAKARTA - Kebijakan penyediaan pendidikan gratis patut dikaji ulang. Buktinya dari 38 provinsi di tanah air, baru sepuluh provinsi yang memenuhi amanat UU dengan menerapkan kebijakan tersebut. Kesepuluh provinsi dimaksud yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Jambi, Sulawesi Selatan, Bangka Belitung, Daerah Istimewa Jogjakarta, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Utara. Lainnya, termasuk di dalamnya Provinsi Lampung, belum menerapkan. Direktur Pembinaan SMP Ditjen Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Mandikdasmen) Depdiknas Didik Suhardi mengatakan, tahun ini pemerintah menaikkan bantuan operasional sekolah (BOS). Kendati demikian, kenaikan tersebut belum mampu meng-cover ke-bu-
tuhan anak didik di berbagai sekolah. ’’Sesuai juklak BOS, pemerintah daerah wajib menanggung kekurangannya. Tetapi belum semua provinsi menyediakan kekurangannya. Saat ini baru sepuluh provinsi yang telah menyediakannya. Itu pun tidak semua menggratiskan biaya pendidikan,” ujarnya kemarin (1/9). DKI Jakarta misalnya, membatasi pendidikan gratis untuk sekolah negeri. Baru Kalimantan Timur dan Jawa Barat yang sudah menerapkan untuk sekolah negeri dan swasta. Lebih lanjut Didik menjelaskan, pendidikan gratis meliputi BOS, biaya investasi, dan biaya personal. Untuk BOS, pemerintah telah berupaya menutup. Begitu pula dengan biaya investasi. Berbagai sarana infrastruktur disiapkan pusat ke daerah. ’’Memang belum semuanya. Tapi, setidaknya bantuan tersebut tak pernah mandek,” ujarnya. Biaya personal harusnya menjadi tanggung jawab pemda. ’’Namun, hingga kini pun masih sedikit yang menyisihkan ang-
garan untuk itu,” jelasnya. Tak hanya itu, dorongan pemerintah pusat agar kabupaten/kota menyusun perda tentang pendidikan gratis juga urung terlaksana. Menurut Didik, aturan itu penting untuk mengikat daerah agar berkomitmen melaksanakan pendidikan gratis. Sejatinya, kata dia, pemerintah sudah mengimbau daerah secepatnya menerapkan pendidikan gratis. Sosialisasi terus dilakukan. ’’Tapi, memang belum semua menyediakan anggaran itu. Jika kepala daerah tidak mengalokasikan dana pendidikan gratis, itu cermin kepemimpinannya,” terang Didik seraya mengatakan jika daerah diberi sanksi berupa penghentian kucuran BOS malah merugikan siswa. Sebelumnya, Mendiknas Bambang Sudibyo mengatakan bahwa pemda wajib menyosialisasikan dan melaksanakan kebijakan BOS 2009. Pemda juga harus tegas memberi sanksi pihak yang melanggar. (*)
BANDARLAMPUNG – Ada sekitar 2,6 juta dari tujuh jutaan guru di tanah air yang tidak layak mengajar. Sebanyak 60% di antaranya guru SD dan selebihnya SMP serta SMA sederajat. ’’Umumnya mereka tidak mengajar sesuai bidang studinya,” terang Dr. Siti Fatimah, M.Pd. dalam kuliah umum yang diikuti 881 mahasiswa baru Fakultas Tarbiah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Raden Intan Lampung di GSG kampus setempat kemarin (1/9). Kondisi dunia pendidikan lain yang tidak kalah memprihatinkan di Indonesia saat ini, lanjut dosen Fakultas Tarbiah ini, adanya penyebaran guru yang tidak merata. Kemudian, masih banyak guru yang tidak menekuni profesinya secara utuh, manajemen kinerjanya lemah, dan belum semua guru mendapatkan kesempatan peningkatan kompetensi. Di satu sisi seiring terus berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi. Menurutnya, siswa kini justru punya peluang jauh lebih besar untuk mengakses informasi. Sehingga, jelas pula wawasannya akan lebih luas dibanding gurunya yang tidak layak mengajar sebagaimana dipaparkannya. ’’Kiranya ini menjadi motivasi. Khususnya bagi mahasiswa tarbiah sebagai calon guru untuk benar-benar meningkatkan kompetensi sehingga nantinya menjadi guru yang profesional,” tukasnya. Itu, menurutnya, bisa terwujud jika mahasiswa sendiri sebagai calon guru punya keinginan tinggi terjun keprofesi tersebut. Kemudian punya komitmen, percaya diri, dan terus mengembangkan diri (tidak berhenti belajar). Dalam kesempatan sama, Ketua Panitia Kuliah Umum Agus Sujatmiko, M.Pd. berharap, melalui kuliah umum tersebut tidak hanya dapat memberikan semangat belajar mahasiswa. Tapi juga semangat perubahan ke arah pembelajaran yang jauh lebih baik dan berkualitas. Terlebih, prospek guru ke depan, menurutnya, lebih menjanjikan. ’’Buktinya, pemerintah sendiri kini lebih serius merespons positif kesejahteraan guru. Maka inilah saatnya, kita siapkan mahasiswa tarbiah berkualitas menuju guru profesional dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa,” ujarnya. (*)
IKLAN BARIS
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Feroza’96 SE,AC Dgn,Full Variasi, Mulus,Istmw,H 52jt/DP 16.5jt,Ang 1.671rbx36,Hub 0721-7494658 Taft 4x4’85 (Body Sdh Spt Feroza), Hitam,AC,PS,RTCD,DVD,Ban Savero 31,Pjk Murah,BE 473 G,Siap Pkai, 35jt,Srius 7518964/08197 79479792 Dijual Xenia Li Plus VVTi’2l006 Bln 11,W.Hitam,Hrg Nego,Hb 07217345999/081379348757 Espass’95,AC,VRBR,Hrg 29jt Nego,Hub 08127924702/7528702 Espass’96 1.6,BE Kodya,VRBR, AC,Msn Krg,Bs Pinjam KTP,29jt Ng,Hub 0813.6963.6254 Taft Hiline Long 4x4 Th’93,Abu2 Met,AC,RT,VRBR,PS,Body Mesin Bagus,Hub 08127920835 Taft Rocky’92/93,Hitam,S.Pakai,An Sndiri,H 57.5jt,Hub 0813.6920.0144 Xenia Th’05,W.Hitam,Li Plat BE,Hrg Nego,Hub 0813.69200.144 Xenia Li VVTi Sporty,Orsinil,Sprti BaruW.Silver,Plt BE,Th’2006 Akhir Bln 12,Allrisk,Hrg 105jt,Hb 08127 9152222 XENIA th 2005 VVTI, Biru Silver Met, Plat BE Variasi Lkp, PW, VR 14 Hrg Nego Hub. 0812 7944743 — BONUS LEBARAN DAIHATSU — —— LUXIO CASH BACK 9JT ——— ——— GRAN MAX 5JT ————— ——-XENIA DP 12JT-AN ————
Espass’97,Abu2 Tua Met 1.6,AC, VRBR,Body Mls,Msn Bgs,S.Pki Bs Krdt DP 14jt Ang.975 000x35bl;0813 69046950
Lancer EVO 3’96,BE,Pjk Pjg,Silver, S.Systm Velg Mercy 17",Jok Klt TBelt BR,ACND,BR, Jrg Pki,Gres Bgt Ex.Wnt H.72jt Ng Hb 0812 7939191
B000-104173-00-05/09
B000-104353-00-15/09
Feroza Th’95 Msl SE,Dua Warna, BR,Silver, Pjk 1th,BE,AC,Mulus Nego Hub 081369238546
Lancer SL Th’1983 Wr.Biru,Plat B,Mesin Kering Siap Pakai Nego Hub 0721-9761663
B000-103910-00-02/09
B000-104147-00-06/09
B000-104175-00-05/09
B000-104354-00-08/09
Starlet’86 1.0 SLimited,AC Dgn,CD ,MP3,Merk Sony,Body Klg,B,24jt Ng Hb 081933598880
Starlet 1.3 Th’87,BE,AC,RT, VRBR ,W.Biru Met,Msn Bgs,Body Mulus ,S.Pakai,081272179477
B000-103930-00-02/09
Cressida GLXi’86 Manual,Merah ,AC,CD,MP3, Alrm,Aki Baru,Ban White Stripe,Nopi Good Condi tion ,Sgt Trwt H.32jt Hb 081272787579
Feroza SE’95 Biru Silver,B,AC, VRBR,Pjk Ba ru Orisinil Siap Pakai Hub 08127937589 B000-104179-00-05/09
Zebra PU Th’2006/2007 Bak Cargo Wr.Biru Hub 0721-702473 B000-104200-00-05/09
TAFT 4X2’89 PJK BR,PS,AC,RT,CD CHANGER 12 DISC (JVC) S.SYST, POWER ,2SUBWOFER,SPEAKER VR BAN 30 BARU,KF SOLAR GUAR D,DLM RAPI JO K KLT PRESS,BDY KLG MLS;08127919994 H.NG B000-104215-00-05/09
Xenia’05 Li+ BE KDy,Tgn 1 PSPW, CL,Rmt,BR, VR,AC,Biru Met Full Varia si;08127204534 B000-104218-00-07/09
Taruna CSX Th’2000,Plat BE,Merah Met+Silver,Siap Pakai Hrg 86jt Hub 08127206504 B000-104222-00-07/09
Feroza’94 BE Kdy An.Sdri,AC,RT, Ban Br,Cat Mulus,Jok Hdp Dpn,Full Variasi,BU 47,5jt Khusus Pemakai Hub 081369954171 B000-104224-00-07/09
JUal Xenia Xi sporty Th’2005 BE,Biru,Pjk Baru Siap Pakai H.98jt Hub 087899955222 B000-104228-00-07/09
PAKET LEBARAN DAIHA TSU DAIHATSU PICK UP GRAN MAX DP 8,5JT ANG.2,4JT 4TH PICK UP BOX DP 10,7JT ANG.2,8JT 4TH
— TERIOS & PICK UP NEGO ——
MINIBUS DP 12,9JT ANG.3,5JT 4TH
HUB MAS DASMA 0721-7411431 / 08127234023
XENIA LI DP 19JT ANG.3,7JT 4TH
B000-102809-00-09/09
Dptkn Pkt Spesial Daihatsu Khusus Lebaran Luxio DP 15jtan Ang.4,6jt 3th Xenia Li DP 17jtan Ang.4,1jt 3th Xenia Xi DP 18jtan Ang.4,3jt 3th
TERIOS TX DP 27,6JT ANG.5,8JT 4TH MAS NASIR 0721-7574754 / 08154021756 B000-104239-00-30/09
Terios TX’07 Silver,BE Kdy,RT,VR, Pajak Baru,Tgn Pertama Terawat Nego;085279213533 B000-104248-00-07/09
Pick Up DP 8jt Ang.2,9jt Terios DP 22jtan Ang.4,9jt 3th Granmax Minibus DP 17jtan Ang.3,8jt 3th Segera Hub RUDY 081379714433/0721-7505400 B000-102978-00-10/09
GEBYAR PAKET KREDIT DAIHAT SU BARU 2009 BUNGA MURAH 3,5% Hari Lebaran Akan Tiba Siapkan Mobil Baru u/Mudik Lebaran “Kalau Ada yg Lbh Murah Knp Hrs Beli yg Mahal,Berkualitas Astra Internasional;
Espass Th’98 B Merah Istimewa, AC,TP,VR Hrg 38,5jt Hub 0812 7214 8543 B000-104255-00-07/09
Taft 4x2’91 BE,Pjk Bru,Abu2,AC,CD, Power,Subwofer,VR,Ban 31 Bemper Bsr 44jt;0812721 48543
Grmax PU DP 7jtan Ang.2,4jt 4th/2,9jt 3th Granmax MB DP 12jtan Ang.3,3jt 4th Xenia DP 18jtan Ang.4,3jt 3th
Granmax PU DP 7,5jtan 2,4jt 4th;
Terios DP 22jt Ang.4,2jtan 4th/4,9jt 3th
Dlm&Lr Kota,Proses Cpt Data Djmput,Byr DP Bw Plg Mbl Hub GER SON SIMON 7343981-081272 194536
Cepat,Mudah & Aman Hub Segera MARTEN DAIHATSU 0856 6965 3666 / 0721-7154339
Zebra Th’1993 Kondisi Baik,Biru Metalik, BE Kodya,Hrg 18jt Hub 0721-9913305 B000-103873-00-02/09
Xenia Xi Sporty VVTi 1.3 BE,Tgn 1, Silver, Full Var,TV,DVD,MP3,Khs Pm ki,Cash/Crdt,Ng Hb 0811790211 B000-103877-00-02/09
Rocky Th’91 4x4 VR,Ban 31,AC Dingin,BE Kodya,Tangan Pertama Hub 0878 9960 7444
B000-104351-00-01/10
Feroza’94,BE,Putih,Tape,VR,Ors,AC Dngn,46 jt/DP 20jt Ang.1,5x20bln Hub 081279020000 B000-104369-00-08/09
Zebra’93 MB,BR,AC,Tape,Mulus Siap Pakai Hrg 17,5jt Nego Hub 0815 4083 3766 B002-015939-02-07/09
Xenia’08 Li VVTi Family Jual Cpt Kondisi Siap Pakai Harga Nego HP 0819 7711 0299 B003-002964-03-02/09
B000-103879-00-02/09
Feroza’95,Hijau Silver,BE,Pjk Br, AC,TP,Sound Rak Atas,Tnduk, VR ,4Ban Br Istmw,54jt; 081272148543 B000-103898-00-02/09
Zebra Pick Up’05 BE,Htm,Pjk Bru, Kndsi Memuaskan Siap u/Krj Hb 0852 79280708-7471954 B000-103918-00-02/09
Taruna CSX’99 Biru,AC,PW,PS, Body Orgnl,Kond.Luar Dlm Mls S.Pki Hb 085279280708-747 1954 B000-103919-00-02/09
Xenia Li Plus’04 Mls,Pjk Pjg,PS, RT,TV,Wr. Merah,PW,C.Lock,Ban Baru Tlp 0811729890 B000-103934-00-02/09
Taft GTS 4x2’89 Biru,BE Tanggamus, Pjk Br, 6speed, VR, AC, TP, PW, Rmt, Ctrl, H.48jt Ng Lsg Pemakai Minat Serius Hub 08127963796 B000-103936-00-09/09
Xenia Th’2005 Warna Silver Met, BE,Variasi Lengkap,PW,VR 14,Hrg Nego Hub 08127944743 B000-103949-00-04/09
Classy’93/94,BE,Hijau Met,AC, VR,PSPW,Int. Orsnl,Body Klg,Mls Trwt u/Pemakai;3670225 B000-103950-00-03/09
Hijet 1000 Th’84 Karoseri PPL Istmw BR,Hrga 11,5jt Hub 08127955222220721-7592070 B000-103962-00-03/09
Charmant’84 Maron,BE,AC, PS,S .Pakai,BodyBgs,Msn Sip Tdk Nge bul Hub 9965865 Damai. B000-103964-00-03/09
Taft GT 4x2 Th’91 Htm,B,Pjk Panj nag,AC,TP VRBR Bgs Hrg 43jt Hb 7476005-081541364022 B000-103965-00-03/09
Ceria’02 BE,Mrh Met,AC,CD,VR, CL,Rmt,IritTrwt S.Pki Bs TT Mbl, Cash/Crdt Dibantu;75 32410 B000-103970-00-03/09
FEROZA’94 BODY/CAT FULL ORSNL KALENG, MSN STD, TNP CACAT SPT BR, AC, RT, VRBR31, PS, RMT, ALRM, JOK BLKG HDP DPN (BS TKR TMBH) 47JT NG; 977 016808127902628 B000-103976-00-03/09
Taft GT 4x4 Th’91,Hitam Met,AC,VR, PS ,Body Cat Orisinil Hub 0812 7288 3344 B000-103981-00-03/09
Xenia Th’2006 Akhir W.Hitam,BE Kodya,VVTi 1.3 TV,DVD,Tgn 1 Hub 0852 6922 1222 B000-104025-00-03/09
Xenia Li Dlx’07 Biru Tlr Asin+Coklat Muda BE Kdy,Tgn 1 Hrg 105jt Hub 08117207410 B000-104035-00-10/09
Zebra MB’91 Krs Tgs Anda Pnt Blkg Th’94 Krs Astrea Ors S.Pki,BE Smua Ng;081369450462-7501215 B000-104041-00-03/09
Espass Minibus Th’95 W.Merah, BE,Brg Siap Pki,Hrg Nego Hb 08137 9219294-0721-7591464 B000-104050-00-03/09
Zebra Th’92 Minibus Barang Bagus, Hrg 165 jt Nego Hub 081369157298081272183920 B000-104128-00-04/09
Xenia Xi Sporty’05 Silver Gold, PW, CL, VRBR Full Vrsi, Sound TV/DVD, 102jt Ng; 081369399 444-081379784804 B000-104 150-00-06/09
Espass Minibus Angkot Th’99 BE Kdy,Pjk Pjng,VRBR,CD,Msn Bgs,Cat Mls,Plt Htm,17jt Ng;7562454 B000-104162-00-06/09
Dijual Kijang LSX Diesel Th’00, Silver,Foot Step,Fog Lamp,Spoiler, Full S.System,Pjk Panjang,Hrg Nego,Hub 7532328 LGX BSN TH’99,BE KDY,BR MET ,PJK&BAN BR,BODY ORI KLNG ,KHS PMK,CASH/KRDT,HB 081 1790211 Innova’2004 Type G,Wrn Hitam,Plt BE Kodya,Pakai Sendiri,Hub 0813 .7940.6999 BU Avanza G’07/08,BE Kdy Plhn, W.Hitam Met,ACDB,Tape, VR ,Mirror,Srg Jok Klt Press,Mls Spt Baru (Istmw),Hub 0721-7548748 Grand Extra’94/93 Long,Abu2 Met,BE,Ban Baru,Pjk Baru,AC Dngin,Mbl Bagus,Hb 081369608760 SGX Th’99,Plt BE,T.Pertama,KTP Nempel,Kondisi Orsnl,Sangat Istmewa,0813.6937.8950 Grand Extra’95,ACDB,VRBR,RT,Hrg 66.5jt Ng,Hub 08127924702/ 7528702 Kjg LGX Bsn 1.8cc Th’1998,Coklat Met,Bln 9,Pjk Sdh Byr An Sdri,PW, PS,RT,VRBR,Body Mulus,Interior Rapi,Bisa TT Mbl,Hb 0811792058 Kjg LSX Diesel Th’03,BE,Silver,New Mdl,Kondsi Mls+Trwt,C/K,117jt Nego,Hp 081379705550 Kjg LGX Diesel Th’03 New Mdl,B, Merah, ACDB,PWPS,VRBR,Kond Mls+ Trwt,C/K,132jt Nego,Hp 0813 79705550 Kjg Grand Xtra’93,Plat B,Biru Met,ACDB,PS,PW,5 Ban Baru,Pjk Pnjg,66.5jt Ng,Hb 085279976204
B000-104260-00-07/09
PAKET SPESIAL DAIHATSU DP MURAH!!! Luxio DP 15jtan Ang.4,5jt 3th/3,9jt 4th
Terios DP 22jtan Ang 4,2jtan 4th;
B000-103591-00-19/09
BU Avanza VVTi’08,BE,W.S Ilve r,ACDB,Tape,TV,Mirror,Jok Klt,KM 17rb,Ass ALlrisk,Hb 08137921 1888,Bs Krdit
B000-104256-00-07/09
Granmax PU Th’2008 Wr.Biru BE Kodya,Harga 60jt Nego Bisa Kredit Hub 0721-7461202
Xenia Li DP 13jtan Ang.3,6jt 4th; Luxio DP 14jtan Ang.4,3jtan 4 th;
23
Waahhh..sudah laku!!!
Galant V6’95,VR,CD,Sound Systm, Hrg 53jt Nego;Colt TSS PU’2004,Hub 081379492740 New Lancer Th’88,Putih Mulus, BE,AC Dingin,PS ,VRBR,Tape,Ban Baru,Hrg 26jt Ng,Hb 081272305000 Colt T120 SS Th’2006,Merah,BE K dy, Ex Mbl Perusahaan,Ada Hrg 47.5 jt Kwitansi,Sph Hub 081369234050 Colt T120SS PU’08,BE Kdy,Putih,KM Rendah,Kondsi Istmw+Siap Pakai,C/ K Nego,Garansi,Hp 081379705550 Colt T120SS “Pasola” 95,Biru Met,BE,AC,RT,VRBR,Body Mesin Bagus,Hub 0721-7311035 Lancer SL’81,Silver,11jt Nego;Zebra Pick Up’95,Biru,13jt Ng,Hb 07219351195 T120SS MB’95/96,Body Mulus,Mesin Bagus,Pjk Hidup,S.Pakai,19.5jt Ng,Hub 081541322509,T.Prntra L300 MB 1400 CC Th 86 Pemakaian Jumbo, Bdy (Istmwa) BE, Bensin Wrn. Biru HP (0721) 9991658 MITSUBISHI BARU PAKET RAMAD HAN. T120 PU DP 9JT,ANGS .2,8JT. L300 PU DP 19JT ANGS.4,3JT .125PS DP 27JT,ANGS.7,8JT.
Kjg Super G Th’94,BE Kdy,W.Abu2 Met, ACDB,Hrg 59jt,Hub 08154087 6431/7431447 Kijang G Th’94,Plat B,Hrg 56jt,Pajak Baru,Hp 0852.6975.2259 LGX th’04,SIlver,B,TDP 48jt,Ang suran 4.150rb,Hb0811723457-7411299 Dijual Cpt Kijang Grand Exstra Th93/ 94 Wr.Hijau Met Plat BE Pjk Baru , AC/Tape kondisi gress/S.pakai HUb. 0721 7361155 TOYOTA CORONA th 76 AC wr Abuabu Silver hrg 15,5 ng hub 08136 9177709 Kijang Super Th 94 Abu-Abu Metalik, Shot, B, ACDB, TP, VR, Hub. 0815 40069878 Khusus Pemakai Toyota Kijang super G 1,5 Thn 1994 pajak bln 11 plat BE Warna abu2 metalik P.Stering AC Dooble blower, R.tape, body kaleng siap pakai khs pe makai hrg 62,5 jt Hub.:0812 7244173 Vios 2003, BE, Silver Met,VR, BR, KFV Fool, TV Lyr Sentuh, S.System, S.System Lengkap, Pajak Baru Juli 09, Barang Mulus Hub. 0811-799389 Toyota Twincam Th 88/89 BE, AC, PS, PW, L/DMls,wrn putih hrg nego Hub. 0721 9797440/081379080870/ 749000 WOW!PALING UNTUNG YA TOYO TA!100% Baru!Ready Stock!Truk Dyna/Avnza/Vios/Yaris/Inova /Rush/ Hilux/Fortuner dll.DP mli 10% GRTS VCool+Diskon!Hub HAIKAL Toyota Auto 2000;0811728287-072174 32928 B000-102715-00-06/09
Avanza Type G,BE Kodya,Hitam,Full VariasiPajak Baru Hub 081272761 23-7426733 B000-103313-00-03/09
Fortuner G-Lux AT’06 Akhir,KM Rendah,Bgs,Audio,TV,DVD,TP ,Hitam Hub 081541533266 B000-103413-00-02/09
Inova New E Dsl’07 Akhr,BE,Abu2, TV ,DVD,Srng Jok,Hordeng Mls,Trwt Pki Sdri Hb 081540888750-7411324 B000-103647-00-20/09
Kjg Krista’00 1.8 Biru Silver Ors BE Kdy Full Var Sgt Trwt Brg Bgs,Khs Pmji An.Snd ri;085269790622 B000-103666-00-05/09
110PS DP 25JT, ANGS.6JT HUB IPAN’S 085279187115-7186864
Vios Limo’2005,Htm,BE Asli dr Br,Tgn 1 Tr wt Jl.Ratu Dibalau Dpn Chamart D2/5 HERU
B000-103515-00-22/09
B000-103673-00-21/09
Kuda Diesel Th’2000 BE,AC,VR, BR,RT,Alarm, Remot Istimewa Hub 0853 6901 7646
Kjg Astra’89 Mls 6spd Plat F,AC, Tape,VR, Lmp Grand Hrg 38,5jt Hub 081369678629
B000-103880-00-02/09
B000-103716-00-05/09
Kuda Spr Exceed’00,BE,Mrh Hati, Kond.Mls,Orgnl Luar Dlm,ACDB, PW PS ,S.Pakai Hb 08527 92807087471954
Soluna XLi’01 Abu2 Met,B,Jok Klt, VR15,BR, Ex.PT,Msn Hls,Bdy Mls, Ok Bgt,H.54jt Ng;08 1541095995
B000-103920-00-02/09
Dijual Cpt Kijang LGX’2003 Akhir,1.8 BE Pajak Baru,Full Variasi Hub 08127277829
Lancer EVO 4 Th’1997 Hijau Met,BE Pilihan Hrg 75jt Nego Hub 0812 7974 931 B000-103952-00-03/09
Kuda Super Exceed’99 Biru Tua,AC Dbl,RT, CD Sony,Jok Kulit,Terawat TP Hub 7620151 B000-104085-00-24/09
Galant Th’93 Biru Tua Met,AC,PS, PW,TV,DVD S.System,Ban Baru,VR 18,Body Mls Orisinil Siap Pakai Hub 081379540295-0721773907 B000-104092-00-04/09
Kuda Diesel GLS’99/00 Biru Met, Rmt, AC Dgn PSPW,VR17,RT,MP3 ,S.Pakai H.85jt (BBN Pembeli) Hub 261741-085269360151 Bs Tkr Tmbh
B000-103866-00-02/09
B000-103867-00-02/09
B000-103870-00-02/09
B000-103874-00-02/09
Kjg Spr Astra’89 6speed,BE,AC, RT,VR,Ram Grand,Merah Met,H .42jt Ng Hb 081218913533 B000-103878-00-02/09
LGX Dsl’00 BE Kdy,Asli,W.Gold,AC, VRBR,DVD Rmt,Bdy Klg Ors Mls Skl,H.Ng;081369962010
B000-104127-00-04/09
B000-103881-00-02/09
Kjg Super G Asli Th’95/94,PS,RT,VR, BR,Bdy Mls,Baru Pertama Kali,Cat Merah Met,Intr. Dlm Rapi,Ban Tebal 62,5jt Hub 0811792058
B000-104168-00-06/09
B000-104208-00-05/09
Kuda Super Exceed’00/01,B,Merah Hati,ACDB PS,PW,CL,TR,VRBR, Body Msn Mls,H.90jt Pas, Ovr Krdt DP 60jt Ang.3.298rb Hub Bp.IWAN 081369488004 B000-104262-00-07/09
B000-103882-00-02/09
Kjg Krista Bensin Th’99 Akhir,BE Kdy,Tgn Pertama,Biru Met,Silver, Kmbli DP 55jt, Sisa Angsuran 2923 000x18Bln Hb 0721-7380516
Soluna’01 GLi,Silver,Jok MB Tech, Kaki2 Br Ban Br Istimewa Khss Pemakai;081369152999
Futura’94 BE,Hitam Met,Int/Ext Ok,Msn Ok, VRBR,MP3,AC Dgn,Pjk Pjg,Nego Hb 081379807 373
Serena CT’2008 BE Kdy,Hitam Met,Kamera Mundur,H.240jt Nego Hb 0811791490-7527393
B000-103906-00-09/09
B000-104145-00-06/09
B000-104297-00-08/09
B000-104154-00-13/09
B000-104288-00-07/09
Kjg Jntn Th’90 6spd,Plt BE Kodya, W.Abu2 B Mulus,M.Bgs Tape,Velg Rac,37jt Ng;0721-74 43534
Kijang Pick Up Th’1994 B,Hrg 36jt Siap Pakai Mulus Hub 0812 7222 2139
Katana B’95 GX 99% Orisinil,Biru, Editiom Simpanan Hrg 46jt Nego Hub 0816412874
Nissan Patrol (4x4) Th’1981,AC, Tape,CD,VR BR,PS,Original Prima Hub 0811 722 181
Kjng Minibus’84 B,Kond.Oke Siap Mudik,Bdy Mulus,Intr.Rapi Kaki2 Enak;081369010018 B000-103937-00-02/09
LGX’03 Solar Silver,B,Full Variasi,5 Ban Br,Kt Slr Screen Footstep, Spoiler Lis Bdy Tndk Dpn/Blkg Tlg Air,Pjk 06-2010 Full Orsl Super Lux & Mls 0813 6906 3030 Metro B000-103945-00-02/09
LGX’02 1.8 EFi,Hitam Met,Footstep Tndk Blkg Jok Klt,KM 91rb Cat Ors,Mls,Luar/Dlm Tdk Ada 2nya di Lpg Kyk Mbl Baru Maaf Mhl Brg Oke Banget;0813 6906 3030 Metro
B000-104149-00-06/09
LGX Dsl’01 BE BL,Cklt Met,Msn Std,Hls Ors Rapi LD Trwt Tnp Ccat Pmki;7529161-772292 B000-104153-00-13/09
Corolla DX Th’81 Met,Corolla DX Th’82 BE Semua Hub 0721-7562454 B000-104163-00-07/09
LSX Diesel UP Th’1997 Wr.Biru Body Kaleng Tape,VR,AC,Barang Sip Deh Hub 08127902484 B000-104166-00-06/09
LGX Th’2004 wr.Gold Tape,VR,AC ,Body Orisi nil Barang Ok Hub 0812 7902 484
B000-103946-00-02/09
B000-104167-00-06/09
Starlet Th’93 BE Kodya,AC,CD,Jok Klt,Siap Pakai H.34jt Pas Hub APIS 7555248
Kjg LSX Dsl’03 New Mdl,AC,PS,CL ,EM,Silver Met,Mls,Ors Msn Trwt Tdk Kcw,120jt Ng;081369046950
B000-103954-00-03/09
B000-104172-00-05/09
Kjg Astra 6speed’90,BE,Merah Mls,Msn Bgs, Crdt DP 18jt Ang. 178 5000x23bln;0813690469 50-270190
Kjg Krista Dsl’01 912,Biru Met,Intr. Gress Ban 4 Baru,Hrg 122,5jt Nego Hb 081729115
B000-103957-00-03/09
B000-10478-00-05/09
Avanza’08 Wr.Hitam,BE Kodya,Pajak Baru,Sound KM 25rb Hrg 13,5jt Hub 0721-7530722
Starlet Th’95 SEG,BE,RT,CD,PS ,PW, VR,AC,MR W.Merah Hrg Nego Hub 0816406533-7565888
B000-103966-00-03/09
B000-104180-00-05/09
Kjg LSX Diesel’01 Biru Met,Body Klg Luar/ Dlm Gress,VRBR,TR,AC Dgn Spt Baru,102jt Ng Hub 081379772 777 Metro
Corona Twincam’91 BE,AC,CD,PW PS ,VRBR,Rmt,Ors 100% Spt Br,31jt Ng;085269523775 Bs TT Mbl
B000-103974-00-03/09
Dijual Great Corolla Th’1994 BE Kodya Siap Pakai Harga Nego Hub 7141595
B000-104183-00-05/09
Corona Twncm EFi’90 AT,B,Htm, VR16,Bdy&IntOrs Msn Ok,Brg Smpnn Irit,Antik Skl,36jt Ng;0813 79710099
B000-103978-00-03/09
B000-104184-00-05/09
Kjg LGX’00 Akhir EFi 1.8,BE,ACDB, Bensin, Pki Sdri,Kond S.Pakai Hb 0815 40814525-757 4390
Kijang Super G Th’96 Wr.Merah Kond. Bgs,AC Dbl,Mesin 1.8 Hrg 66jt Hub 081369309354
B000-103998-00-10/09
B000-104189-00-05/09
Kijang Super G 1.8 Th’1995 Merah Metalik, BE,VR,AC Hub 0812 7914 913 TP
Kijang Super Th’90 Wr.Biru,AC,Velg Racing Mesin 1.5 Hrg 38jt Hub 08136 9309354
B000-103999-00-10/09
B000-104190-00-05/09
Dijual Toyota Starlet’87 Wr.Merah BE,Pjk Baru Hub 08127948792 7424943
Starlet EP81 1.3 Th’96 Mulus,Harga 66,5jt Nego Hub 0815 4090 6222
B000-104002-00-10/09
CRESSIDA’86 HITAM,AC DGN, PWPS, CLOCK,VR 15 TAPE,MLS S.PKAI,24JT NG;081172022787445484 B000-104008-00-03/09
Grand Extra Short’96 BE Kdy,Abu2 Met,BRVR AC Dgn,Pjk Baru 72,5jt Hub 081324724906 B000-104031-00-03/09
Avanza Th’2007 VVTi E,Silver,KM 50.000 Mulus Hrg 111,5jt Ngeo Hub 08197927731 B000-104033-00-03/09
Kjg Spr’92,B,PS,AC Dgn,Tape,BR Ring 16,Pajak Bru,W.Abu2 Met,Hrg 45 Ng;081379653333 B000-104040-00-03/09
Avanza’07 VVTi Type E Plus Jok Klt,Silver KM 30rban,Astra Servis Cck u/Lbrn;08127954678-782452 B000-104043-00-03/09
Jual Cpt Kjg Spr’87,BE,Body Grand Mls,Mlk Sndri,42jt Tnp Perantara Hub 085758899756 B000-104084-00-08/09
Jual Cpt Kjg MB Th’89 Mls S.Pakai, AC,TapAda,Full Racing,Pemilik Lsg;085279398424 B000-104090-00-04/09
LGX Solar’00 Akhir,BE Kodya,Wr .Hijau,VR17 TP Power H.120jt Nego Hub 085279379797 B000-104099-00-04/09
INNOVA’08 BLN 7 TYPE E,AC DO BEL,BENSIN,HI TAM,EURO II,KM 11 RIBU,100% SEPERTI BARU,TGN 1 DR BARU RP.183JT HP 085279 974499 B000-104100-00-14/09
Kjg SSX UP diesel’97 Akhr,BE,Biru Met,Bdy Mls Pjk Br,TP,AC,BR,84jt Ng;081369180663
B000-104193-00-05/09
Jual Cpt Kjg Krista Disel Th’99, AC,Mesin Ok,Hijau Met,H.100jt Ng Hub 081369582444 B000-104212-00-05/09
Avanza Type G’05 Hitam,Ors,BE, ACDB,VR,BR, PS,PW,CL,RT,Rmt, KM 50rb Jrg Pki;08117201004 B000-104213-00-05/09
Kjg PU’96 7K,5spd Spr,Body Mls Tnp Cacat, Msn Ok,BRRT,Siap Krj BU 49,5jt Ng;7503759 B000-104214-00-05/09
Kijang Minibus Th’83 BE,Pajak Hidup,Tape, Hrg 15jt Bs TT Hub 0721-7562280 B000-104216-00-05/09
Corolla All New’2000 Gold Met,AC, RT,PS,PW CL,Full Std,MT,Kond .Bgs,Pakaian Wnt Trwt, Pjk Pjg,Nego Hrg 90jt Hub 085669939789 B000-104219-00-05/09
Starlet Th’95 Mulus L/D Siap Pakai BE,Harga 67jt Nego Hub 0812 7934 069 B000-104231-00-14/09
Kjg Super’90 BE Kdy.Pjk Pjg,AC Dgn,VRBR, Int.Ors Cat/Msn Ok,S. Mudik,44jt Ng Hub 75 73407 B000-104245-00-07/09
Kjg LGX Diesel’2001 W.Biru,BE Kdy,RT,VRBR ACDB,Msn Body Bgs Hub 08127909692 Bs Krdt B000-104259-00-07/09
VIOS G’03 M/T,SILVER MET,BE KDY,AN.SDR,IN TR.FUL KLT,KLKS ,CD+S.SYS,CL,BDY CUSTOM VR 19"+BAN BR,CCK UTK ANAK MUDA;081379777707 H.NEGO B000-104263-00-07/09
Djual Cpt BU LGX D’01,BE & Corona Absolut Hitam’93 Akhir,Pjk Br Msn 1600cc Full Variasi Hub 08127252 1918 / 0721-789296 TP
B000-104104-00-04/09
B000-104266-00-07/09
Avanza Type G’04 BE,ACDB,VR, BR,Pjk Baru, Variasi Full Ors BU Hb 3626413-0816405268
Corona Twincam’90/91 Komplit,Brg Gress!JlPagar Alam/PU Gg .Cem paka 4 No.3 Sglmider
B000-104109-00-04/09
B000-104270-00-07/09
Great Corolla’94 Silver & Panther PU’95, Hitam Hg Nego Hb 0812790 6520/0721-7474968
Vios 1.6 Tp.G Th’05 BE Kdy,Htm Met, Bdy&In tr.Full Ors Mls Spt Br,Tnp Cct,VRBRPWPSCD 128jt Ng;0811 794020
B000-104110-00-04/09
Kjg Jantan’1989,Hitam Met,Mdl Grand, Ban Baru,AC Dingin,35jt Nego Hb 0812 901 4545 B000-104111-00-04/09
Altis G’04 VVTi Mnl Hitam,Irit F.Ors,Ban Bgs,Spt Br,Plt B-07 KM Rndh,BTN 2 WHP;08127915561 TP B000-104115-00-04/09
Kjg Original’94 Pjk Baru,Klg Mls L/ D,Msn Ok Hub 0811793352 TP,VR, BR,AC,Tape B000-104116-00-04/09
Jual Cpt BU Kijang Super Th’90 Long,H.42 jt Nego Wrn.Biru Met BE Hub 081369316878 B000-104117-00-04/09
Kjg Spr G’95 Short 1.5 Abu2 Met,BE, VR,BR, PWPS,AC,CL,CD,Rmt Footstep;08127940600 B000-104118-00-04/09
Kjg Astra’89 Spr 6spd,H.42jt Ng;Taft GT 4x4 Mbl Gres Dbl Aktf,BE,AC Dgn,41jt Ng; 085269308393 B000-104119-00-04/09
Kjg Inova’2005 BE,KM 24000 Full Vrsi,+/- 35jt Hrg Nego Hb 08127915 5555/0721-701170 B000-104120-00-04/09
All New Corolla’96 VR,BR,Komplit ,Bagus,H. 38,5jt Sisa Ang.8x3.661 000 H.081272131789 B000-104124-00-04/09
Kjg Spr’88 Long 6spd,Body Th’95 Asli Astr a,5Pntu,Full Klg,Ram Grand BE Kdy,Nm Sndiri,AC,RT,VR S.Pakai H.Nego Hub 7437675 Kjg Pick Up’83 Kodya,Brng Istmw Skli,Siap Pakai H.26jt Ng Hb 08136 9157298-081272183920 B000-104129-00-04/09
All New Corolla Th’1996 Warna Hijau Orisinil Hub 0721-9805553
Kijang Grand Th’94 Warna Abu-Abu Metalik, BE,Cat Orisinil Hub Tlp 07217805775
Kjg PU Th’1990 H.36jt Nego;Corolla DX’80 Hrg 16jt Ng Hub 08136995 2227-081278365316
B000-104125-00-04/09
Kijang Th’90 Wr.Biru Long,Plat Kodya,ACDB VR,Siap Pakai Hub 081379459844-7522786
Lancer’82 Hitam,AC,TP,VRBR,Mls Full Klng, Cakep,Istimewa Tlp 7333 467-081272512888 L300 PU Th’05,BE,Sasis Mls,Bak Rata,Orsnl Msn Ok Siap Krj,Jual Cpt BU 081379281888
Innova Type G Th’2007 Hitam,BE Mulus Trwt Siap Pakai Nego TP Hub 0721-7140806
Rush Type S’07 Silver Met,BE,VR 18,Sound System Orisinil Mulus Hub 08127970022 B000-104130-00-04/09
Avanza 1.3 Type G VVTi 2008 Silver Met,BE Orisinil Mulus Terawat Hub 08127970022 B000-104131-00-04/09
Kjg Spr Astra Th’93 6spd Dash Board Sedan BE Kdy,AC,RT,VRBR,Hrg Nego Hub 081929888467 B000-104135-00-11/09
Kjg Grand Extra 1.8 Th’96 BE,Abu2 Met,Pjk Baru An.Sdri 73,5jt Ng Hb 0721-7399765 Pmki B000-104138-00-11/09
Siapa Cepat Dia Dapat!! Untuk Lebaran!! Avanza,Innova, Rush, Yaris ,Vios ,Hilux,Dptkn Diskon Spe sial!! ADITYA 081272202000
B000-104271-00-07/09
Avanza G’07 BE,Hitam Mls Ors,KF Lumar,KM Rndh,u/Pmki yg Cr Mbl Bgs&Gres;0721-73024 19 B000-104272-00-07/09
Dijual Avanza G’07,Hitam,Plat B,Pajak Pan jang Original Nego Hub 0811 721 837 B000-104273-00-07/09
Soluna GLi’01,Silver Met,100% Ors,Tgn 1 dr Br,BE PTL Lkp,AC,P WP S, EM,CL,Alrm,TV,VR Ng;7321 888 B000-104274-00-07/09
Rush Th’2007 Type G,Plat B,Wr .Hitam,Jok Kulit,Komplit Bu 159jt Hub 0811721532 B000-104275-00-07/09
LGX’01 Bensin,BE,Tangan Prtama, ACDB,Biru Met,Ors,Mls Lr/Dlm Siap Pki Tlp.081379831 731 B000-104277-0007/09
LGX’2000 Bln Des 1.8 EFi,Hitam Me,Mls Gress Ors KM <100rb H.118jt Hub 08127202199- 07217141199 B000-104278-00-07/09
Kjg Spr G’95 Shot 1.5 Abu2 Met,BE, VRBR,PW SL,PS,AC,CD,Rmt,Bdy Mls,Msn S.Jln Jauh,Surt Lkp,68jt ;0812 7940705 B000-104279-00-07/09
MB Spr Kjg’96 BE Komplit,Brg Sim panan Spt Baru/Gress Prm Kurnia Indah Blk F4 No.12 Sukabumi B000-104280-00-07/09
Great Corolla’92 B,Ac,Rmt,Hitam, Orsnl S. Pakai Hrg 59jt Nego Hub 0721-7480001 B000-104283-00-07/09
Kjg Grand Xtra’95 LGX,Biru Met,Plt A,ACDB RCD 6spd,PWPS,CL ,RPM,69jt Hb 0721-3522621 B000-104285-00-07/09
Avanza Type G,BE Kodya,Wr.Hitam Th’2008 Harga Nego Hub 07217314654 B000-104286-00-07/09
LGX’03 Biru Metalik,Jual Cepat Siap Pakai Hrg Nego 131jt Plat Kodya Hb 081272732992 B000-104287-00-07/09
Kjg LGX 1.8 EFi,Biru Met,BE Kdy,Tgn 1 dr Br,Pjk Pjg Bln 7 2010 H.125jt Hb 08197797 0577-7527393 B000-104291-00-07/09
Kijang LSX Disel’99 Wr.Biru Met, AC,TP,PS, PW,VR,BR Cash/Kredit Hub 0721-7497734 B000-104292-00-07/09
Kijang Spr G 1.8 Th’95 Akhir,Wr .Hitam,Tgn 1 BE Mls,Hrg Nego Hub 0721-7172178
B000-103883-00-02/09
B000-104140-00-18/09
LSX Dsl’02,B,Silver Met,CL,EM,VR, BR,Pjk 1th,KM Pndk,Tgn 1 Mls Ors S.Pki;0819278601 80-7407939
Mark Two Th’83 Plt B,Biru Met,Sound Systm CD,AC Dingin Hrg 14jt Ng Hub 081272261666
Avanza G Th’2009 Wr.Hitam Hub 081369040000 / 9761663
B000-103905-00-02/09
B000-104143-00-06/09
B000-104295-00-07/09
B000-104293-00-07/09
B000-104298-00-07/09
Avanza G BE Kodya Th’2006 Wr.Hitam Full Variasi Hub 0813 6915 7818 B000-104323-00-17/09
Kijang LGX 1.8 EFi Th’00 Plat N,ACDB, PW, PS,VR/BR Wr.Biru Met Hub 0852 6902 6767
B000-104188-00-05/09
B000-104357-00-08/09
Katana GX’94 Biru Silver,VR,BE Kodya,BR, Pjk Bln 12,Hrg 35jt Nego Hub 081369343528
Nissan Sunny Th’1997 Hitam,AC, Tape, CD,VR, BR,PS,Original Prima Hub 0811 722 181
B000-104192-00-05/09
B000-104358-00-0 8/09
Baleno’2003 Istimewa DVD,TV,Layar Sentuh, Hub 0812 7203 3379
B000-104330-00-07/09
B000-104202-00-05/09
Kijang LGX 1.8 EFi Th’03 Plat B,AC,BB,PS, PW,VR/BR Wr.Gold Hub 0852 6902 6767
Carry’92 BE,Pjk Br,Tape,Cat Br, Merah Met, Lsg Pmki Hb 0721-9765 653/7168125 H.18,5jt Nego
B000-104331-00-07/09
B000-104209-00-05/09
Kijang LGX Solar Th’99 BE, ACDB,Full Vrsi, Wr.Merah Met Hrg 103jt Hub 0721-7413500
APV TP GX Arena Th’2007,BE Kdy,W.Abu2 Met TV,CD,Dop,PW,AC, Jual Cpt 130jt Hub 0811724576 / 0721-7575554 / 7389496
B000-104334-00-07/09
Kijang LGX 1.8 Bensin’2003,B, Biru ,AC Dbl, TP,VR Ful Variasi H.133jt Hb 081272148543 B000-104341-00-08/09
Kjg Krista Diesel,B,Hijau Silver,Mls ,ACDBPS,PW,Racing Tape;081640 26 18-07217417509 B000-104365-00-08/09
Dijual Toyota Kijang Innova Type B40 Hrg 143jt Hub 0819 3361 3509 B000-104372-00-10/09
Kjg Spr Th’92 BE,5speed,Mrerah Maroon,AC, TR,VRBR,Ram Grand S.Pakai Hb 081379722898 B000-104378-00-08/09
Corona Twincam’88 1.6cc,AC,CD, VR,BR,PS,PW EM,CL,Rmt,Hitam ,Mls Trwt S.Pki;081379722898 B000-104379-00-08/09
Kjg LGX’02 Disel,Silver,B,Mls L/ D,Jok Klt PSPW,ACDB,H.127jt Ng; 0813 69596900/0725-625089 B000-104380-00-15/09
Great Corolla Th’94 Biru Met,AC, Tape,Mls,Bagus Hrg Nego Hub 783934-081540805758 B002-015921-03-04/09
All New Corolla Th’96 Pjk Pnjg, Kond.Bagus AC,Tape,PS,Harga Nego Hub 0721-7445161 B002-015922-03-04/09
Kjg PU’88/89,Hitam,Msn Bagus,Msn Mulus,VR BR,H.30,5jt Ng Tlp 0812 72222 077 B002-015927-02-03/09
Kijang Grand’95 BE Kotamadya,BR Gress,Hrg Nego Hb 0819 7711 1144 B002-015940-02-07/09
Kjg LSX Bensin’01 Biru Met,Bdy Klg, VR 15, TP,AC Dingin,BG Hub 254 202-085840036693 B002-015941-02-07/09
Yaris Type S Hitam Th’2006 Jok Semi KulitBarang Istimewa Tnp Prantara;0 87899791333 B003-002965-03-04/09
Kijang Pick Up Th’97 Capsul Diesel Hub 0721-7596668 B003-002971-03-08/09
B000-103943-00-02/09
Peugeot 405 SR’90 Siap pakai,AC Dingin,RT PS,PW,CL+Remot,Hrg 24jt Nego Hub 3629305 B000-104152-00-06/09
B000-104267-00-07/09
Futura Realvan’95 Indomobil,BE Kdy,Pjk Br Ban 4Br,AC,Bdy Mls,Biru Met,Ng;7559079-081279426593
Honda CRV Hitam Matic Th’2004 AC,PW,CD,BE Kodya Hub 0812 7266560
B000-104269-00-07/09
Futura MB’2004 Merah,BE,AC, VRBR,Mls Siap Pakai,H.58jt Hub 0811724576/0721-7575554
Honda CRV New MT’2003,Pjk Pjg, Ban Baru,TV,DVD,Sound Istimewa ,08197966690
B000-104281-00-07/09
Katana Blitz’90/91,Merah Met,BE Kdy An.Sdri,Body Sgt Mls (Ram Lmp GX) TP,Ng;081272 67615
Cielo’97,Hijau Met,Ban Baru,Sound System,Remot,Mbl Bagus,Hub 3554846
B000-104282-00-07/09
Jimny Katana GX Country Th’95,BE, AC,VR/BR PS Wr.Hijau Met Hrg 32jt Hub 0721-7413500
Genio’95,Siap Pakai,Velg Ring 17,Hrg 57jt Nego,Hub 081279247027528702
B000-104332-00-07/09
Suzuki Forsa Th’1987 BE,Putih,AC, VR,Harga 22jt Hub 0812 7214 8543 B000-104340-00-08/09
Sedan Porsha Th’86 VR,BR,AC,Wr .Silver,Hrg 17jt Nego Bisa TT Hub 0721-7562454 B000-104367-00-08/09
Jimny Katana Th’88 BE,AC,Tape, VR,Hitam Mu lus Siap Pakai Hub 0721-7527987 B002-015942-02-07/09
Panther New Royal’00 Bln 12,W .Abu2 Silver,PWPS, ACDB.RT,Full Variasi Mls Luar Dlm,S.Pakai H.87jt Nego Hub 0721-7474738
Civic Wonder’86,BE,PJk Pjg,Hjau, Kond Mls+Trwt,AC,PWPS, VRBR,C/ K,TDP 10jt,Ang 1.1jtx23Bl;0813 79705550 CRV’08,W.Hitam,BE 999,Asurnsi Allrisk/Matic,Tangan I,H Nego,Hub 081369200144 Dijual Cepat Grand Civic 91 mulus, BE kodya. Pelek racing,interior orig inal, MP3, mesin bagus. 71862 72/ 085269979789. Jazz Th’2007 Bln 10 VTEc Wr.Hitam, Tangan 1,Hrg 147jt Metro Hub 0819 7951 957 B000-103383-00-17/09
Panther Grand Royal’96 Bln 12, ACDB, Audio,PW Normal,BE,Hrg 75jt Ng,Hub 081279601567/0816400033
Honda Stream Silver AT Th’2004 Audio,TV, DVD Pajak Baru,TP Hub 081541533266
Panther Grand Royal’97,AC DObel, VRBR,T/R,Terawat,75jt Nego,Hub 0813.7967.0323 TP
Honda Accord VTi-L’99,B,Biru,AC, TP,VR,Istimewa H.104jt HUb 081272148543
Hi Sporty’97,BE,Abu2 Met,Komplit, Siap Pakai,BU 68jt Ng,Hub 7442929
Honda City Matic Th’2004 BG,AC, TP,VR,Istimewa Hub 0812 3138 0818
B000-103414-00-02/09
B000-103782-00-03/09
Panther LS’00,Biru,AC Double ,PWPS Full Or gnl,Kond.Memuaskn Hb 085279280708-7471954 B000-103921-00-02/09
Escudo XL7 Th’2004 Plat B,Hitam Met Jarang Pakai,Pjk Baru,Ban Baru TP Hrg Nego Hub 08154020662
BU Peugeot 505 GR Th’88 Hitam,AC, VR,PS,PW Bs TT Motor,Hrg 16,5jt Ng Hb 0721-7406999
Dijual Isuzu Panther’92 MB,AC,RR ,BE,Abu2 Kond.Mulus S.Pakai Hub 0813 7949 2740 B000-103948-00-03/09
B000-103784-00-03/09
Genio Th’92 BE Kodya,Pjk Baru,Brg Istmw, Wr.Merah Maroon Hub 0812 7276123-7426733 B000-103814-00-09/09
Wonder Th’1987 BE Kodya,Full Variasi utk Pemakai Hub 0813 6909 4151
Dijual Suzuki Escudo 2.0/2002 ,W.Biru Met,BE Kodya,Rad,AC, Tape, CD,PW,CL,Pjk Baru,Hub 07217589076/700385
P Ttl Assy’96,Mrh,BE,ACDBVB RPS,Bdy Bgs,Msn Trwt S.Pki.Mdk Lbrn 65 Ng Bs Krd DP 25 Ang.1690x 3 5bl; 081369046950 B000-103959-00-03/09
B000-103869-00-02/09
SIDE KICk th 96/97 BG, Ungu Met AC, VR, PS, BR, Tape, Orsnil, Hrg 65 Jt Hub. 0812 78149898
Panther Higrade’00 Silver Gold, Nopol B,Bo dy Mls,ACDB,VR,BR, PS, S.Pakai;0721-7536928 /0819 7991045
Jual Cpt Civic’05 BU Tgn 1,Kond. Mls,Tdk Kcw,S.Pki H.165jt Ng;0852 7 9164924-7420020
Esteem Th 92 AC, DVD, BE Kodya An. Sndiri, Pjk Baru, Hb. 0811 7201116 Jual Cpt Baleno 97 , BE, AC, MP3, VRBR, UNGU MET, khusus pemakait tp 61 jt nego HP. 0812 7909465 Katana 94, 6 speed, VR, BR, CL, PS, AC, Audio, mesin halus, bodi super mul us, be Kodya, Pjk Pnjng bisa Pinja m KTP, 38, 5 jt Nego, TP pemin at hub. 0812 72353730 (stlh pkl 14.00) Esteem’92 BE,An.Sndri,Putih ,AC,TR,VR,BR, Pjk Baru Hub 08154 068436 / 0721-780862 B000-103415-00-02/09
Jual Cpt Amenity Th’92 Mulus, Komplit,S.Pakai 31jt Hub REST BALA BOS 081540942223-25 4549 B000-103498-00-02/09
Esteem’91,Body Mulus,AC Dingin, Rmt,Pajak Pjg Bgt,Harga Damai Serius;081279595000 B000-103864-00-03/09
Carry Futura Th’2006 MB,VR,TP,A C, GX,Hrg 67jt Nego Hb 0813 7979 6063 B000-103876-00-02/09
Every’04 Matic,B An.Sndiri,Wnt,AC Sunroof Tape,Orsnl Sliding Door Hub 081369342426 B000-103909-00-02/09
Dijual Suzuki Katana Th 2001 STNK Des’09 Hub 0721-788538 B000-103914-00-02/09
Katana GX Th’2002 Hitam Metalik, BE,VR,ACDingin,Hrg 53,5jt Hub 0721-7516429 B000-103928-00-02/09
Amenity Th’1990 BE,AC,Tape,PW ,BR, Rmt, Hrg 29jt Hb 0813 6901 9983 B000-103938-00-03/09
Baleno’02 Pjk Panjang An.Sndri,AC, PW,CD, VR,PS,Body Cat Ors S.P akai; 0721-7349299 B000-103956-00-03/09
BU Szk Sidekick’97 BE Kodya,Pajak Baru Mu lus Barang Istimewa Hub 0721-7520340 B000-103967-00-03/09
Aerio AT’03,BE,Hitam Met,KM 50rb Tgn 1 dr Baru,Jok Klt,AC,PW,CD,VR ,PS,Body Cat Ors, Tdk Kecewa Siap Pakai Hub 0899 4300 321 B000-103975-00-03/09
Escudo 2.0 Th’01 Silver,Pjk Br,AC, PW,CD, VR,PS,Body Cat Ors S.Pki H.107jt Ng;0721- 9977711 B000-103980-00-03/09
Katana’92 AC,VR,BR,Body Orisinil L/ D Msn Kering Standar Hrg Nego Hub 081379788559
B000-103960-00-03/09
Panther’96 Wr.Merah,Siap Luar Kota,Mesin Body Baik,Hrg 65jt Hub 081379539325 B000-104091-00-04/09
Panther Higrade Th’95,Merah Met, BE Kodya, PS,PW,AC,Hrg Nego Hub 085269345670 B000-104098-00-04/09
Panther Higrade’00 Coklat Muda, ACDB,PW,VR BR,Bdy Mls,Msn Ok,Nopol B,Pjk Pjg,H.Ng;08 12725 30899-7559399 B000-104174-00-05/09
Panther’96 Mdl Jeep Pasero,Coklat Met,BE Kdy,Kmplt,A.Allrisk,Kembali DP 35jt Ng Ss 24x1.630rb Hb 07217192499/081279206999 B000-104185-00-05/09
Panther LS’02,Coklat Met,Plat B,Pjk 1th Lagi,Cat Orisinil/Asli Body;0858 4039555- 7148657 B000-104223-00-07/09
BU Panther Grand D Th’95 An.Sdri, PS,PW,AC DB,Hijau Met H.51,5jt Ng Hub 081379274638 B000-104226-00-07/09
Panther Ttl Assy Mrh’95 BE Kdy,PS, PW,BR,VR,TP,AC&Panther’91 BE Kdy, Hijau Met Hub 9979994 B000-104249-00-07/09
Panther Higrade’96,AC,PS,TR, VRBR,Non PW/ CL,Body Msn Luma yan,Merah Met,BE,H.57jt Ng,Ovr Krdt DP 35jt Ang.12x2.020rb Hb Bp. IWAN 081369488004 B000-104261-00-07/09
Panther New Royal Th’2000 BE Kdy,Wr.Abu2 Silver Ungu Hrg 87,5jt Hub 7527393 B000-104289-00-07/09
Panther LV’01 BE Kodya,Wr.Hijau Met,AC,TP VR,BR,PS,Cash/Kredit Hub 0721-7497734 B000-104294-00-07/09
Panther PU Th’2005,B,Biru,Bak Gd Bln 3 Cat 100% Orsnl Hub 0878 9933 0999 Metro B000-104335-00-07/09
Panther LS Higrade’2001,Silver,AC Dbl,TP, VR,Full Vrsi,Rp.116jt Hub 081272148543 B000-104344-0-08/09
Panther Higrade LS’01 BE,Abu2 Met,AC Dbl, PS,PW,Racing,Tape ;0816 402618-07217417509 B000-104366-00-08/09
Panther Pick Up Th’95 STNK Baru Diperpanjang Hub 0812 7918 908 B003-002970-03-08/09
B000-104006-00-03/09
Baleno Next G’03/04,Silver Met,BE An.Sdri VR16,Sound System,100jt Hub 081278149898 B000-104007-00-03/09
Jual Cpt Suzuki Forsa GLX’88 Wr.Merah,VR, BE,Hrg Nego Hub 085279318764-08287214421 B000-104022-00-03/09
Jimny Katana’89 P.Stering,AC,RT ,VR,BR,Msn Bagus Body Mulus S. Pakai Hub 085269024308 B000-104094-00-04/09
APV Type X’06 Bln 6 An.Sdri,KM Rndh,Ban Serep Blm Trn Spt Br TP Hub 081927974383 B000-104102-00-04/09
BU Baleno’97 Merah Ferari,B,PS PW, CL,AC,Ta pe+Pwr+Wofer,67jt Ng Hb 081369221933-2512750812720 5508 B000-104114-00-04/09
Jimny Katana’90 Biru Met,AC,RT, VR,Kdy,Hrg 28jt Nego Mls Hb 0721260230/081541468303 B000-104146-00-06/09
B000-103908-00-02/09
Jual Cpt Verio’97 Wr.Banana/Kuning Met,S. Pakai Accesoris Lgkp Hb 085279238181-7408 870 B000-103933-00-02/09
Cielo’94 Akhir,Mnl,BR,VR,DVD ,Sound System Wr.Ungu Met Mulus Tlp 7431457 B000-103940-00-02/09
Honda City Th’2004 AT IDSi Silvers tone,Pl at B Mulus Nego Hub 0811 720 1984 B000-104030-00-03/09
Accord Maestro’91,Htm,AC,CD,PS, PW, CL,Rmt, Acc.Lkp,BE 1 Angka Kd y, Body Msn Ok,Ng;081 379430360 B000-104101-00-04/09
New Accord Excutive’2002 Biru Tua Met,PltB Double ABS Sgt Terawat ,125jt Ng;7445277 B000-10412100-04/09
New Ferio’2000 BE,Brg Bagus,Full Sound System,TV,Lihat Pasti Suka, 96jt Ng;081272181699 B000-104122-00-04/09
Cielo’95,B Bln 2 Manual,Silver Met,AC,PW, PS,Emiror,CL,Remot ,KF3M,VR,BR,RT,CD,MP3+ Power+Subwofer,Body Mesin Interior Lux yg Cari Mbl Bgs Tinggal Pakai 68jt Nego;0812 79054444 B000-104132-00-04/09
Civic Wonder Th’87 BE,W.Hitam,Ors Msh Fun gsi Semua,H.30jt Hb 07217548555/9355001 B000-104151-00-06/09
Jazz IDSi Th’2005 Plat B,Hitam Mulus, Pajak Panjang Hub 35356 51 Maaf TP B000-104177-00-05/09
Civic Wonder’87 HijauTua,AC,PW, VRBR,Body Mls Msn Ok S.Pki Bs Crdt DP 11,5jt Ang.11 93000x23bl; 081369046950 B000-104220-00-05/09
Stream’2004 Matic,BE,Abu2 Muda Istmw TV, Dijual Cepat Hub 0812 7900 361 B000-104234-00-07/09
Jazz IDSi’06,B,Silver,Bdy&Int.Ors, Mls,Gress,KM 40rb,VRBRPSPW, CL ,Rmt,Pjk Br,133jt Ng;0811 794020 B000-104268-00-07/09
Maestro’90 BE,Pjk Baru,AC Dingin ,TV,Sound Rmt Mls S.Pakai Ors; 0721-7560356/08136996 0234 B000-104284-00-07/09
Cielo Th’94,BE,AC,VR/BR,Remot W. Merah MetHrg 69jt Hub 0721-7413500 B000-104333-00-07/09
CRV Metik B,Biru Tua,AC,CD,VR 18 Ban Baru Bangku Brs,Istimewa,165jt Hb 081272148543 B000-104345-00-08/09
B000-104001-00-03/09
Sidekick’96/97 BG Ungu Met,AC,VR, PS, BR,TP Orisinil Hrg 65jt Hub 0812 7814 9898
B000-103868-00-02/09
Accord’83 Merah,AC,RT,VR,Int.Rapi S.Pakai Tdk Kcw,Hrg Ng;0813694 50462-7501215 Bs TT Mtr
Nissan Xtrail Touring th 2004 hitam Hub. 0812 72184641 INFO NISSAN BARU/SECOND LIVINA XR 172JT (NEW) GRAND LIVINA XV 182JT (NEW) X-TRAIL 2.0 MT 286JT (NEW)
Grand Civic’88,Mrh,VRBR,AC,RT ,PSPW,BE KdyBU 29.750rb Hub 081541180411-081379571996 B000-104361-00-08/09
Jazz IDSi Matic Th’2005 Hitam,BE Kodya,Harga 125jt Nego Hub 7411 299 / 0811723457 B003-002962-03-02/09
SERENA CT AT 282JT (NEW) NAVARA (4X4) 334JT (NEW) DAPATKAN PAKET KHUSUS MUDIK HUB 0721-7460 663-08154020108 ARIEF NISSAN READY STOCK B000-102507-00-04/09
Grand Livina 1.5 XV M/T Original, Wr.Yellowish Silver’2007 H.150jt Nego Hub 7460663 B000-104049-00-03/09
Grand Livina XV’07 Hitam,BE,Pajak Baru,Tape,CD,Orisinil Spt Baru; 081279020000
Mazda th 91 Interplay Black An. Sen diri AC, BR, VR, Tape, S.Pakai Hrg 28,5 Jt (Nego) Hub. 0812 72756665 Mazda Astina th 91 Hijau BE, AC, VR, CD, Bagasi Full Audio, keren ban get Hub 40 jtHub. 0812 72148543 Musim Hujan Buat Lebaran Mazda ’83 323 Hrg 10jt Nego Tlp 085624 035445 / 0721-7362004 B000-103935-00-09/09
Mazda Vantrend Th’1994 BE Kodya, Biru Met, Full Hub 0721-7512077
B000-104196-00-05/09
B000-104169-00-07/09
Terrano Granroad Th’2000 Silver Met,B,Pajak Panjang Tape,CD ,Orisinil; 081279020000
Mazda Cronos 2.0 Manual’99 Siap Mudik,AC, TP,Rad Rac Istmw DP 32jt 1.865.000x22
B000-104197-00-05/09
B000-104199-00-12/09
IKLAN BARIS OTOMOTIF 24
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Sedan BMW 320i Th’94 Plt B,Hijau Met,Pjk Br Full Vrsi,H.52jt Ng Hb 7522077-3589996 B000-103875-00-02/09
Champ Ghia DOHC’91,AC,TP,VR15 ,Elektrk Miror,CL,PW,Orsnl H.28 Ng;081379491537 S.Pki B000-104015-00-03/09
Ford Gala 1.6’91,AC,PSPW,VRBR, CD,Bdy&Int.Ors Sgt Mls 20jt Ng;081379072313 Bs TT B000-104182-00-05/09
Laser’97,BE,Bdy+Cat Mls,Msn+ Kaki2 Ok,AC,RT,VRBR,Int.Rapi Jok Klt S.Pki,22jt Ng;08 1272067599 TT Mtr B000-104276-00-07/09
Jl Cpt Telstar Challenge’96 Hijau Met,BE, AC,PWPS,RT,Int.BR,H.Ng Lsg Pmki Pmnt Seri us;08527962 6675 B002-015923-03-04/09
Dijual Cepat Trooper Th’1993 Bensin Orsnl 4x4 Freelock Tokcer Hub 07217549115 B000-104296-00-07/09
Honda Revo Th’2008 Hitam,Pajak Baru Bayar Ktmdy Jari2 Rp.8jt Hub 7176651
Jual Honda Revo’08 Wr.Merah, Kodya ,Brg Bgs Hrg 8jt Hub 75555 760-08127923675
B000-104005-00-03/09
B003-002969-03-04/09
BU Tiger’07 CW Asli,Merah Maroon 95% Ok Mls Jrg Pakai,Kond.Ok 18,5jt Ng;081272028 877 B000-104011-00-03/09
Honda Fit Th’2007 & Revo CW Recing Harga Damai Hub 0813 7967 5445 / 9990045 B000-104038-00-03/09
Ymh Mio Sporty CW 115cc Htm,BE Kodya Tgn 1,KM 9rb Th’07 Nov Jual 9,5jt Hb 7441155 B000-104039-00-10/09
Jupiter Z’04 BE Kodya,Starter Hidup,Pajak Mati 2th H.5,8jt Hub 085269360151 Bs TT B000-104112-00-04/09
New Mega Pro CW’2006 Akhr,BE Kdy,Tgn 1,Hi tam Kond.Ors Mls H. 13,8jt Ng TP;0721-7159169085269705131 B000-104126-00-04/09
Shogun NR Th’2008 Wr.Hitam CW Double Disk Hrg Nego Hub 07217416096 B000-104133-00-11/09
Kawasaki KZ Zone Th’2009 Mulus Spt Baru, Hrg Nego Hub 0819 2988 8467 B000-104134-00-11/09
Nouvo Sporty Matic CW’03,Biru,Msn Body Ors,Mls,Sttr Ok,Pjk Pnjg,Ex Wanita,Siap Mudik,6.5jt/TT;7174449 Mtr Tiger’07,Hitam,CW,BE V,Mls, Msn Oke,18jt Nego,Hub 0813695 61154 Honda Supra FIT New Tromol Hitam Tng 1 Mls 7 Juta Nego Hub. 0813 69166727 Honda Legenda BE, Kdy Kondisi Antik Pjk 1 Th Tng 1 pemakai 4,9 Jt Sngt Trawat Phn: 0813 79700164 Jual Kawasaki Ninja L th 06 akhir pmakaian 07 hitam BE kodya 18,3 jt keren abisHP. 085840065000 Honda Tiger’08,Hitam,Ktmdy,Mls, Bgs,Jrg Pakai KM 5000 Hrg 20jt Hub 0721-472937 B000-103502-00-07/09
Honda Win,Fit X,CS One 3,9-12,5jt Jl.Ratu Dibalau Dpn Chamart Tj.Senang;785741 HERU B000-103674-00-21/09
Jupiter 2 Std’08,Hitam Kdy 10,2jt Ng,Revo Std’08 Biru Kdy 9,2jt Ng;0721 7309684-0852 69884994 B000-103907-00-02/09
Dijual Honda Supra Fit’05,Hitam+ Silver,Siap Pakai H.6,8jt Hub 0721268347/7484029 B000-103929-00-02/09
Jupiter MX CW Kopling’2008 Merah Marun,BEKdy,Mls Trawat 11,3jt Ng;08127944145-7463551 B000-103955-00-03/09
Honda GL Pro’95 Black Engine,Tgn 1 Orsnl,Mls Msh Gres Enak Dipki Lbaran;085279058834 B000-103963-00-03/09
Shogun R Th’2008 Harga Nego Hub 0813 7945 3435 B000-104136-00-11/09
Scorpio Z CW’08 Merah Mrn,BE Kodya,KM Rnd ah Mulus Hrg 17,5jt Nego Hub 0721-7181997 B000-104144-00-06/09
Bajaj Pulsar’2008 Merah Upside Down,Velg, Power Ban Lebar, Lengan Ayun Banana Cakram Dpn Kitaco Double Piston,Blkg Nisin S.Pki 17,5 Ng;7584234 B000-104164-00-06/09
Jupiter Z Th’06 8,3jt/Gran’97 3,8jt; Katana Alexander’90 23jt Hub 08127982979-7499057 B000-104181-00-05/09
BU Cpt New Vega R Th’2008 Msn Ok,Body Bgs Hrg 7,75jt Nego Hub 7503501-781447 B000-104186-00-05/09
Legenda Th’02 Hrg 3,7jt,New Fit’06 Hrg 5,7jt Jual Salah 1 Cepat (BU) Hub 7410028 B000-104187-00-05/09
Jupiter MX’07 BE Kodya,Abu2,S .Pakai,10jt Nego Hub 0813691792 90 / 0721-7594944 B000-104204-00-05/09
Mega Pro CWTh’2008 Bln 9,Kodya ,Tgn 1,Wr. Hitam KM 3500 Spt Baru Hub 081369536611 B000-104240-00-07/09
Revo CW Th’2008 Akhir,Plat BE Kdy,Hitam Full Orsnl Hrg 9jt Hub 0721-7558250 B000-104290-00-07/09
Yamaha Jupiter MX CW Merah,Plt B,Mls Spt Br Rp.10,5jt Jl.Martadinata No.48 Ph.471852 Keteguhan B000-104349-00-08/09
Mega Pro’06/Blm New BE Kdy,Jari2 Original Mls S.Pakai H.12,5jt Ng; 7171400-081279101112
B000-103854-00-24/09
...... MOROTAI RENTAL CAR ........... DOHC’98/97,W.Merah,Plat BE Pribadi,Full SOund Syst,H Nego,Hub 0813.69200.144 Timor DOHC’2000,BE Kdy,Silverston e,D VD,SOund Lkp,Srg Jok Klt,Istmw Btl,Hb 081369240024 Timor DOHC 96/097 Tng 1 Dr Baru H. 42 Jt NG Interiors Hijau Met, Mls, AC, PS, PW, TR, VR, Hub. 0813 69166727
.... Innova D,Kuda Grandia,Avanza, APV ... .. Hub 0721-7444382 / 08154010341 .... B000-103923-00-25/09
BINTANG RENTCAR Xenia,Avanza, APV,Terima Drop/Antar ke Luar Kota untuk Keluarga/atau Rombongan Hub 0721-9764937 B000-104009-00-03/09
DOHC’97 BE,AC,VR16,CD, Remot ,PS, PW,BR,Biru Metalik Hub 081 541 555393-3587757 S.Pakai
CV.SAMANIA Cary,Espas,PU 125175,Kuda 175 -225,Avz,Xen,APV, Kjg,Pntr 200-250,Inv,Trs Oxy,Sdn Pgntn 270-350,Bdra 50-95;73640509901230
B000-103922-00-02/09
B002-015838-02-1/09
DOHC’00,Coklat Muda Met,Pjk Baru,Sarung Jok,AC Dgn,Ors Mbl Bgs Hub Langgeng Variasi 7505421
**RAJA MOBIL** Avanza,Xenia, Futura,APV,Kuda,Pick Up,150-300, Murah 125-250;7344447- 267713
B000-103951-00-03/09
B002-015839-02-11/09
Timor Th’2000 Merah,AC Dingin, Remot,DVD,39jt TP Hb 0812722 40000 Jam 12 Siang Keatas
AKAS THAMBUSAI RENTCAR Livina,Avnza,Xenia Kjg Truk dll Hub 081379133442-08117201955
B000-103953-00-03/09
B002-015919-02-04/09
DOHC’99 Gold,BE Kdy,Pj Br,ACPSP WCLEMVBR,B dy Mls,Tdk Kcw,Bkn Ex.Taxi,46 Ng 1327x35 bln;081369 046950
SAMBA Sedia Avanza,Innova, Jam2 an.Harian,Bulanan Hub 7461883081369607080
B000-103958-00-03/09
DOHC’99,BE Kdy,Pjk Baru,Silver, VR, BR,PSPW Kond.Orsnl+Trwt C/ K Nego HP 081379705550 B000-103961-00-03/09
Timor Th’01 DOHC.Hijau Met,Pjk Baru An.Sendiri,AC,PW,RT,PS, Body Cat Orgnl 53jt Ng; 3559905 B000-103982-00-03/09
DOHC’97 Abu2 Met,Istmw Tgn 2 An.Sdri,VR16 Komplit Tdk Kcw BU Hub 7365032-081279733003 B000-104096-00-04/09
Timor’97 DOHC,BE,Pjk Baru,PW,PS, EMiror,TV AC,CD,MP3,USB,VR,42jt Ng;7551722-9302594 B000-104207-00-05/09
Timor DOHC’01/01 BE,Pjk Baru,AC Dgn,VR,BRCL,PS,PW,Mls 37jt;0812 7929799 K.Pemakai B000-104210-00-05/09
Timor Th’2000 BR,PR,Body Mulus Siap Pakai Hrg Rp.38.500.000 Tlp 0721-7622339 B000-104363-00-08/09
RENT AL MOBIL RENTAL PERDANA RENTCAR 7377246081369100243,Inva Avnza,APV, Xenia,Bln/Hrn Low Price&Good Se rvice!
B002-015935-02-02/09
1212 RENTAL Mbl Mli 150rb s/d 350 rb ,Paket Mbl+Driver mli 200rb Hub 7454581-7545441- 081369006212 B000-102352-00-02/09
JONI NIAGA RENTCAR Inova, Avanza ,Kj.Kapsul Xenia,BMW ,ALVAT Altis H.0721-7403700/7692 086/08127264905 B000-102359-00-02/09
*** ALFAN RENTCAR *** Avanza, Kijang,Inova Xenia,Sedan Hub 07217525657;081369705657 B000-102824-00-09/09
LENA RENTCAR Mbl Avnza,Xenia ,Inova,Mbl Pg antin Hb 2666457466959-081379897400-0812 79456659 B000-102825-00-09/09
KARTIKA RENTCAR Mnywkn Kjg Kpsl D,Inova D Avanza Dlm&Luar Kota HP 081272578440-0813 69136643 B000-102984-00-11/09
PUTRI RENTAL Sewa Kijang’2004, Avanza’2007Innova’2007 Hb 786074-706332-081369228648 D & D RENTCAR Menyewakan Kend. Terios,Avanza,Xenia Hub 08137 9348757 / 0721-7345999
MOBIL PENGANTIN
B000-103112-00-13/09
MAFATHORA RENTAL XENIA, AVNZA, GRANMAX,HARI /MGGU/ BLN+SUPIR,HRG MRH HB 7421 233-081979 45609 B000-103403-00-18/09
SWADAYA RENTAL Avz Xnia,Kjg, Pthr Bs Bln/Hr mli 175 Online 24Jm Ph.7341917-08527900 9554-08197 912751 B000-103563-00-19/09
Smash’2003 Hitam,B,VR,Kondisi Istimewa BU Pjk Hdp Djamin Puas Hb 081930222250 H.4,7 jt
Honda Astrea Impresa Th’2000 BE Kod ya, Hrg 4,7jt Nego Hub 0812 7918 0381
PARIS RENTAL:Avz,Kj.Kpsl,Inova, Honda City Dpn BRI UBL Widra Tailor;7474015-08127901 658
B000-103968-00-03/09
B000-104375-00-08/09
B000-103652-00-20/09
Rmh dijual Jl. Purnawirawan gg. Jambu Gd. Meneng 12 kmr, 5 kmr mandi, garasi 2 mbl, full keramik, air, sumur & pam cocok buat kos-kosan buka 1,5 m nego hub. 0721 703488
Djual Rmh Disc.15% s/d Akhr Sep’09 Listrk 1300 Smr Bor a)LB=42m,LT =66,Hrg 85jt B)LB 42m LT.54 Hrg 80jt C)LB=49 LT=87,Hrg 105 jt D)LB=77 LT=77 Hrg 135jt F)LB=41 LT=52 Hrg 80jt Almt Jl.Hayam Wuruk Kedamaian Jl Cempaka Putih Hub 7428149-08127917639
B000-104352-00-08/09
MURAH RENTAL Avanza,Xenia ,Innova, Grandia, APV mulai Rp.50rb-Rp.250rb; 081272782777
Disewakan Mobil Pengantin Mercy New Eyes, Silver Berminat Hub 0811728117 - 7361700 B000-103103-00-12/09
Y AMAHA NEW YAMAHA Motor Baru Yamaha Cash/Kredit Hub 0721-7546392 / 0811728359 B000-104089-00-27/09
JUAL CASH & CREDIT MTR YAMA HA,PROSES SINGKAT & CPT, CICILAN RINGAN+HADIAH MNRK HUB 7350030
OVER KREDIT JAZZ IDSI’05/04 MTC,B,SLVR MET, BD&INT ORS,MLS,KM DKT, VRB RP WPS +AUD+TV,CD, DVD,MP3, F.VR S,DP 39 ANG 3.5X31;0811 794020 Over Kredit Baleno Th’2001 Plat B,AC,Pwr Stering,Tape,Wrn. Biru, Ang suran 2.525.000/ Bulan x 36 Bln Skrg Ang suran ke 15.Bermin at Hub 0813 69400553 atau 0721-3549733 Over 45jt B000-103538-00-03/09
Innova Type V’06 BE,Htm Mulus,Blk DP 50jt Sisa 4,5jtx44 Nego Hb 0811 7202883-7461883 B000-103721-00-05/09
Pick Up 1500cc Granmax Kond.95% Trwt,Full Vrsi,AC,CD,Sisa 21Bln Minta 23jt,KM 46rb Minat Hub 07217407702 / 08127914672 B000-103773-00-07/09
Daihatsu Feroza SE’95 B,Wrn Br Ngecat Merah Dunhil,Ban Savero/ Mt,Sound,AC,Rapi,Pulang DP 20jt Ang.1.618.000x19 Hb 0721-7458 047 B000-103973-00-03/09
Xenia Li’09 BE Htn,DP Kembali 37jt Angsuran 2,75x44Bln Hub 08127 945956 B000-104198-00-05/09
KEHILANGAN STNK R4 BE 2914 AS,Noka :L300DB-211683,Nosin:4D56C574387,An.S AMALIAH STNK R2 BE 2576 C,Noka:KF4011674 9,Nosin:5K-9138673,An. ADIRSYAH,Almt Jl.Sultan Haji Gg.Perintis RT 03 RW.03 BDl STNK R2 BE 5649 FK,Noka:MFFP 12 5KT8K006 173,Nosin:0800 5329M B150FMG-B,An.ENI ASTUTI/METRO STNK R2 BE 5272 CG,NOka:M H8FD110 C5J490122,Nosin:E405ID-489894,An.HERI SUGIYANTO STNK R2 BE 7819 CA,Noka:MH4 AN1 30B5KP9 600,Nosin:AN130 BEP 146 33,An.ENDAH ARI PURNAMA STNK R2 BE 6867 DC,Noka:MH8CF 48CA8J227490,NosiN:F484-226390 ,An.PUSPA INDRA SARI BPKB Tyt Kijang KF 40 Short BE 257 6 C,Noka:KF40-116749, Nosi n:5K-9138 673,An.ADIRSYAH AP,ALmt Jl.Sultan Haji Gg.Perintis RT.03/RW.03 BDL STNK BE 7305 AP,Noka:MH1NF0 0GSKI00764, Nosin:NFE.1100 748,An WITRIYAH HARTATI STNK + BPKB BE 4805 AF Noka 4D31C-7Y2864 Nosin F104-006542 An. Kasan Laksana STNK R4 BE 9290 LE NOKA FW215F-51035 Nosin 6075-361707 Dicari Sertifikat An. : Misrun No. 196/ Susunan Baru No. AG 100 /OA.03/ SK/LR/1987 Barang Siapa yang memegang sertifikat Tsb di harapkan Hub. 085309092625 kami akan menebus sertifikat tsb dng harga yang sesuai
STNK R2 BE 5649 FK Noka:MFFP12 5T8K006173 Nosin:0800329MB1 50FMG.B An.ENI ASTUTI Metro
Verna’02 Merah Met,Full Ors Mls BE dr BruAC,VR,RT,MP3,Rmt,CL, Pem akai H.66jt;0721- 7534724
B000-103944-00-02/09
B000-104123-00-04/09
BPKB R2 BE 8834 AR Noka:MHD FD11 0DTJ-14445 25 Nosin:E10 91D. 142246 An.EKA HANDAYANI B000-104257-00-02/09
STNK R2 BE 7804 AV Noka:MH2S1 X28AYK338972 Nosin:VLX1M8 75682 An.EDY ASMORO B000-104350-00-02/09
STNK Mobil BE 9407 BC Noka:M HKS PRRCF7K001 175 Nosin:96 058 16 An.MARIO B000-104356-00-02/09
Tlh Hlg AJB No.1330/C/1981 Tgl 26 Nov’8An.Ny.SOPHIE HARAHAP ;SKT No.000 AG.72/KDN /XI/1981 An.SAGIH;SKPT No.1644/1981 Tgl 30 Nov’81;Srt Ukur No.2394/1981 Tgl 18Nov’81,Semua Srt2 Tsb Akn Diproses Jd Srtfkt An.Ny.SOPHIE HARAHAP Mlalui Ktr Prtanahan Kota BDL.Lok.Tnh di Kel.Campang Raya Kec. TKT BDL (DH.Ds .Keda maian kec.Kdtn Kab.Lamsel) Brg Siapa yg Menyimpan/Menemukn Srt2Tnh Dima k sud Hrp Hub Ktr Prtnahn Kota BDL B000-104359-00-02/09
STNK R2 BE 8662 CQ Noka:MH1H B3 1176K210124 Nosin:HB31 E.1210070 An.SUBARIANTO B000-104360-00-02/09
STNK R2 BE 6360 CG Noka:MH1J BS 1126K438660 Nosin:JB51E.14 40794 An.A.RIDUAN & SIM C An.MULIANA B000-104362-00-02/09
STNK R2 BE 4330 YC Noka:MH1JF1 2188K92343 Nosin:JF12E.1586507 An.ROHANA B000-104364-00-02/09
STNK Mobil BE 2521 LF Noka:MHF 21KF5000190 383 Nosin:5K.92751 05 An.Hi.MUSNADI B000-104373-00-02/09
STNK R2 BE 5052 AI Noka:MH1HB 61197K271168 Nosin:HB6 1E.1276642 An.SA’NAH,S.Pd B000-104376-00-02/09
Dijual Truk Mitsubishi Fuso Th’95,Plat BE,Siap Kerja,Hub 08127921412/0721.7312000 Engkel Th’79 FE Hrg 30jt & Carry 1.0 Pick Up Th’91 BE,Pjk Hdp,H.16,5jt Hb 081279673610 B000-104217-00-05/09
HYUNDAI Accent Th’2001 Cat L/D,Mls,Msn Hls,AC Dgn VR,BR,Kond.S.Pakai H.39jt Ng Hub 9937655 B000-103865-00-02/09
Jual Cpt Mbl Sedan Hyundai Accent’01,Hrg 40jt Kond.Baik Hub 08127218320-081379360099 B000-103871-00-02/09
Elantra’96,BE Kodya,AC,Silver, Mulus,Terawat Hrg Nego BU Hub 081379848111-3528758 B000-104026-00-03/09
Elantra Pmkaian Th’96,BE,Merah, AC,RT,PSPW Remot,Body+Mesin Bagus H.36jt Hub 9916940 B000-104067-00-03/09
Gets’2004 Hitam,BE Kdy,Full au dio,DVD,MP4 TV,Msn Krg Bgs,S. Pki H.85jt Ng;7581212-08 1369281212
5 Buah Velg Empi USA + Ban Kondisi 80% Hub 0721-702473
B000-103932-00-02/09
B000-104201-00-05/09
VW Combi’77 1600cc,B,Biru,Pjk Hi dup, AC,CD Siap Pakai Hub 7471 466-081369265678 B000-104203-00-12/09
VW Kodok Th’68 Warna Orange,Air Brush Ful Variasi,Hrg 40jt Nego Hub 0819 3002 0555 B000-104371-00-15/09
Carnival’00 Silver Met,Sunroof,7seat PSPW,CL,ACDB,CD,TV,BE Kdy, Solar 80jt Ng;081272194545 Carnival’00 Silver Met,Sunroof 7Seat,PWPS CL,ACDB,CD,Pjk Pjg,S. Pki,67jt Ng;08526943 1999 B000-103272-00-04/09
KIA Visto Th’04 Biru,AC,PW,PS,Body Cat Original,Hrg 62jt Nego Hub 081272883344 B000-103983-00-03/09
HOLDEN Holden Belmont Th’1975 Wr.Merah, Msn Ok,ACDgn,PS,CD+Monitor Velg 18" H.081279490490 B000-104241-00-07/09
MOBIL DIJUAL Hnd Cielo VTec’97,Hitam,BE,82jt & Chevrol et Spark’04 BE,Kond.Ors Istm w 58jt Ng;081272744427 B000-104012-00-03/09
Granmax Pick Up’08,Biru & Putih 2 Unit Mitsubishi TS 120 SS Th’08, Hitam ,BE Colt Diesel PS 120 Th’04 & ’06 2 Unit Colt Diesel Dump Truck Intercooler PS 125 HD Th’07 2 Unit Hino Dutro 130 HD Th’07 Bak & Ban Baru 2 Unit. Semua Mobil dalam Keadaan Siap Pakai Kerja Cash/ Credit Hub 7457522-7551324 B002-015957-02-02/09
Optima’97,Biru Metalik,AC,VR,CD, BE Kodya, Hrg 38,5jt Nego Hb 966 6495-0812 3322 7333 B000-103251-00-15/09
bLazer DOCH LT’97 BE,AC,RT,VR, Rmt, PS,PW,Msn Std,Ors S.Pki Tdk Kcw Hb 0721-7463071/ 081379062772 B000-103969-00-03/09
Balzer’98 B,DOHC,LT,Biru Met,AC, Lampu Hid C.Lock,PW,PS,Orisinil 58jt Ng Hub 7333960 B000-104037-00-10/09
Blazer Montera Th’2006 Silver ,BE,Tangan 1 dari Baru,Pajak Pan jang Sangat Mulus Terawat Hrg 95jt Hub 0813 6912 7711 B000-104148-00-06/09
Blazer LT DOHC’2000,B,Abu2 Met Kembali DP 35jt Ang.18x1.900.000 Hub 081272148543 B000-104342-00-08/09
KABIN & BAK MOBIL PERKASA MOTOR Jual Beli Tukar Tambah Bak/ Box Second Tlp 705054-7570889-08154043056 B000-103422-00-18/09
BENGKEL MOBIL Mbl Eropa Korea,Jepang,Tune Up,Ganti Oli Pwr Strng O/H Engine/ Matic/Manual S.Part, Rmt,Ctr Lock,AC Hb STAR AUTO Jl.Mr.Gele Harun/10 Rw Laut Hb 263959 B000-103992-00-26/09
JEEP Cherokee Th’96 Plat B Pil Mulus Wr.Hijau, Siap Pakai Hrg Nego Hub 0852 6943 1999 B000-103271-00-04/09
H.Top Th’81 Mls,T/R PS,AC Dgn,Ban 31,Peng gmar Siap Pakai Hanya 43jt Hub 0811727001 B000-103528-00-04/09
Hnd New CRV 2,4/AT,Silver Carbon,Nopil, Ban Br,Jazz V-Tech Sporty’06 Akhr,Silvers tone,MT Nopil;Tyt Innova Type G’05 Bsn,MT Silver,Kdy;Tyt Starlet 1.3 SEG Hitam’95 K dy;Tyt Kjg LSX 1.8 Th’03 Bsn,Biru Met,Kdy Szk APV Arena Tp.GX’08 Abu2 Met Tua,Kdy; Szk APV Arena Tp.GL’08 Silver,BE;Szk Futura PU’08 Biru,Bak Lebar;Gran max MB Tp.D’ 08,Champion,BE, Smua Mbl Dlm Kond.S.Pki Krja Cash/ Krdt Hub 7457522-7551324 B002-015958-02-02/09
LELANG KENDARAAN Lelang Motor Baru dan second (off the road/On the road) Paket atau satuan, kwalitas terjamin, harga nego, silahkan langsung datang dan pilih sendiri di Mandiri Sepeda Motor, Jl. P. Antasari No. 160 C (samping Standard Gandhi / depan Kaisar) Hub. 0721-9901710 / 08287287377
B000-104113-00-04/09
B000-104386-00-01/10
Dilelang Beberapa Unit Kendaraan Ex. Pers. Kijang,Kuda,Sedan Ford, Truk dll Dlm Keada an Baik dan Rusak .Cek Fisik tgl 27 s.d 30 Agustus 09.Lelang tgl 31-08-09 Info Hub KURNIAWAN/ HERI HARNOTO Tlp 351310
POWER STERING Service Pwr Stering Hb @WING MOTOR Jl.ZA Pgr Alam Sbrg Darma Bangsa 9766217-085269 566067 B000-103912-00-25/09
Pasang/Service Power Stering/AC Mobil Semua Jenis Mobil Hub 74622 25-707180 B000-104139-00-27/09
Pasang PS Kj.Super/Kapsul/Xenia/ Hardtop/ Services PS Bunyi,Berat, Bocor,Hub MEDIA VARIASI Jl.Karti ni No.52 Tlp 266974 B002-015934-02-02/09
POLES KACA MOBIL YOONG MTR Spesialis Baret Kaca &Cuci Lampu Mbl Jl.P.Antasari 107C Ph.7477123;100m drVilla Citra B000-103047-00-11/09
TRA VEL & RENT AL TRAVEL RENTAL JOGJA,BDG,JKT,PLMBG,BGK LU: AVNZA,APV,INOVA L300, ELF& PKT LEBARAN;08137927 7277-7573309 B000-103777-00-07/09
P R O P E R T Y RUMAH DIJUAL Jual/Dkontrakn Jl.P.Antasari Gg.H.Thobari No.9,KT9 ,KM6,Grsi Luas,Fas.Lkp,LT.600m,LB 18x16 Hb 782201-087899972952 Dijual Rmh Jl.Purnawirawan Gg.Swa daya VI No.13 Lk.010 Gunter T.Kara ng Barat Tanpa Perantara Hub 081369239081 Rmh Baru Renov,LT/LB.202/130 M2, Perum Nila Surya Permai Blok D No .3, H 377jt,Hb.7358899/081541391 999 Jual Rmh Jl.Randu Darmawan 3 Kemiling,4KT,2KM,Hrg 160jt Nego, Hub 081379900970 Rmh di Perum Griya Abdi Negara Blok B2 no.3,Tp 36,3KT,Sdh Renov, Hb 0721351051 Sukabumi BDL Djl Tnh&Bgun Jl.St.Hji Gg.Btn Ulangan Kt.Spang,LT.740/245,2Lt+ Lmri,4KT,4K M,Srtfk,575jt;081 17248771 Dijual Cpt Prm Waykandis 3KT, 4KM,2Lt,Type 70,PAM,Smr Bor,Grsi Mbl,SHM,Hrg Ng;7172395/709363 Rmh 6KT,3KM,F.Krmk,SHM/IMB, Pgr,T/B.300/225,Mwh,250jt, Jl.Ut. Srpti Gg.Trans Lb.Rtu,7371289/ 081541317189 Rmh Dijual Perumahan Kedamaian Blok AD No.16,LT 298m,600jt Nego, Hub 0721-7395722 Jual Rmh Jl.Randu Darmawan 3 Kemiling,4KT,2KM,Hrg 160jt Nego,Hub 081379900970 Jual rmh / villa tngkt Lt 350/lb 300 view kota bdl lok dlm kota citra persada D2 Hub. 0812 79736653/ 7352386(TP)
Rmh Jl.Purnawirawan Gg.Bougenvill No.10 Gedung Meneng,LT.300M,LB .200M,2KM,6KT,Smr,Listrik 1300, Hub.081392263000 Rmh Nusa Indah no.43,LT/LB.213/ 162 m2,2 Lti,11 KT,5KM.Krmik,Hrg. 800jt Ng,Hub.08127911410/08154 0931010 Dijual rmh Lt 420 m , LB 13x 16m hrg damai sertifikat Jl. Senopati GG. Murah Jatimulyo An. iskandar Johan Hub. 0721 7624558 Rmh LT/LB.11x20, 2 Lantai,SHM, Garasi 2 Mbl,5 Kmr Mandi,Jl.Way Pisang No.9C (Smpg Hotel Hartono) ,Hrg Nego,Hub. 08127256960/07217323498 RmhSHM Lt. 266 m2 / 200 m2 5 km, 2 km gudang, garansi ada Counter HP Jl. Emir Noer no. 2 TelukBetung harga nego hub. 0721 7544559/ 0813 69200888 Dijual cepat rumah di Perum Gatam blok K no 7 belakang Politeknik Unila. LB/ LT: 70an/100. 7186272/0852699 79789. RMH 2KT,LT.300 LB.9X12M,HG.2 50JT NG JL.UN TUNG SUROPATI GG.FAMILI IV HUB 081369999649 B000-102483-00-3/09
BU Cpt Jl.P.Damar No.25 Waydadi Skrme LT1200 LB.320,6KT,4KM, Mush ola,Halaman Luas,Aman, Nyaman Asri Hb 0852797079799796967 B000-102572-00-04/09
Dijual Rmh LT.425m2 Lok.Perum Korpri Blok E2 No.23 Tnp Perantara Hub 081279339168 B000-102707-00-06/09
Rumah dijual Jl. Badak gg masjid miftahul hairat no 26 rt 01/rw 04 sidodadi, shm, 3 kmr Rp. 200 jt hub 081540004963
Rmh+Ruko Jl.Imam Bonjol PAL 10 Dkt Trmnal Kemiling LT.409m2 LB.200m2,Hlmn Blkg Rmh, Grsi,Tl p,Sanyo,Rmh 1300Wt,Ruko 1300Wt Hub 7481748-7536100 B000-103277-00-19/09
Rmh Puri Tirtayasa Indah Blok C No.3 Sukabumi Type 70,LT.300 m2,SHM, S.Bor,Hoek,Hub.08127204033/ 9948379
Jual Cpt Prm Citra Persada Blok B No.1,Ho ok LT.240m,LB.190m,4KT, 2KM,Grsi, Gudang,Tl pn,PLN,Smr Bor,H.465jt Ng Hb 081379080008
2 Rmh Cck u/ Kntr,Hlmn Luas,Jl.KUA No.1 Kotabaru T.Krg Timur,Tlp,List 1300,S. Bor,Hub.0812.7204033/ 9943879
JL.PRAMUKA (DKT KNTR CAMAT RJBASA) LT.+/- 800M,5KT,5KM, PKRNGANLS.BGUNANBR, NEGO;74 94567
B000-103505-00-03/09
B000 103564 00 19/09
B000-103590-00-19/09
Jual/Over Krdt/Dikontrkn BU Rmh LT/ LB.550 /230m2,5KT,2KM,1KP,Grsi, Tlp,List.2200W,S. Bor Jl.Sultan Haji Gg.Cempaka No.25/27 Sepang Jaya Kedaton Hub 085669666488-081272 600802 B000-103756-00-07/09
Dijual Cpt Rmh Baru di RBP Blkg PLN LT. 525/LB.+/-350m2,2Lt,5KT,5KM, Merbau,Lt.Granit SHM Hub 081369 677979 / 081219729797
Rmh+Isi Br Prmnn Jl.Kimaja/Jl.P. Pisang No 5A LT/B.264/700m, 3KT ,3KM,1300Wt,Wyhlm;772 627 B000-104028-00-03/09
Rmh Dijual Perumahan Kedamaian Blok AD No 16 LT.298m2 H.600jt Nego Hub 07217395722 B000-104034-00-03/09
Jual Cpt Rmh Perum Citra Bumi Permai Ratu Dibalau Tj.Senang Blok F No.5 LB.123 LT. 200,3KM,3KT ,2Smr,PLN,Tlp+3Klm Ikan,Hrg Ng Mnt Hb 081379269991
B000-104176-00-28/09
Over Kredit Rmh di Bilabong Jaya Jl.Cendana 3 Blok A.3 No.9 Susunan Baru B.Lampung Hrg 150juta Hub 0813 6940 0553
Jual Rmh 54/120 Perum Jaya Permai E/14 Jl Morotai B.Lampung Hub 0812 7979 2449
Rmh Perum Taman Gunter I (Blkg Univ.Sabur ai) Blok D/No.3 LT/B.90/ 48m,H.Ng DP 50% Sisa Cicil Lsg Huni Hb 0721-250311/081172 4503
B000-103915-00-02/09
Rmh Type 36-42-70m2 Jl.Tirtaria Waykandis Hubungi Telpon 0721788538 B000-103916-00-02/09
Type 36/120 70jt,45/180 125jt.Desain Dika vling 200-1000m2 Dlm Kota,Bs Krdt;0812725 70071 B000-103939-00-02/09
Rmh Mewah/Villa 2000m2 8KM,2Lnti SHM,Pala ng Besi Kemiling,H.Nego Hb 081279474442- 081369203313 B000-103941-00-25/09
Jual Cpt Prm Waykandis 3KT,4KM, 2Lt ,Type 70 PAM,S.Bor,Grsi Mbl, SHM Hrg Ng;7172395- 709363 B000-103971-00-03/09
Rmh 6KT,3KM,F.Krmk,SHM,IMB,Pgr T/B.300/22 5,Mwh 250jt Jl.Ut.Suropti Gg.Trans L.Ratu7371289-081541 317189
B000-104230-00-07/09
Dijual Rmh LT.503m2 LB.200m2 Jl.Endro Suratmin Gg.Bintara 2 No. 99/Jl.P.Legundi Gg. Sukma No.99 Hub 0721-7360481/ 08197919898 B000-104246-00-30/09
Rmh Jl.P.Suropati Gg.Hidayah No.1 Jatimul yo LT.220 LB.200 4KT, KMD,Grsi,Lt.Kramik, Plafon,Tlp,H. 165jt Ng;266502-081379438411 B000-104317-00-14/09
Rmh Jl.Komp.Polri B/26 Rjbasa LT/ LB.300/275m,6KT,2KM ,Gdng, Sanyo ,2200Wt,Grsi,Srtfkat+IMB Hub 0721-9952441 / 08529303050 B000-104346-00-15/09
Rmh Jl.Selat Malaka II/Kbn Jeruk No.59 Panjang Selatan BL Tlp 085269240222-9352698 B000-104348-00-08/09
Rmh Hook Tanjung Raya Permai LT/ B.210/110 3KT,2KM,List.1300W ,H.250jt H.087899535636
B000-103993-00-26/09
B000-104377-00-08/09
Perum abdi Negara (BW) Jl.Durian 3 Blok B6 No.I Hook Type 36 LT.100 m2,2KT,PLN 900 Wt Srtifikat H.40jt Sukabumi;085279142913
Djual Cpt Perum Griya Hayam Wuruk Kedamaian Tipe 45 LT.119m,3Kmr, Grsi Mbl,Air Bor, Keramik Full Tlp 0811799682-07217308000
B000-104003-00-03/09
B000-104384-00-15/09
JUal Rmh 200/300 1KT+KM,3KT ,2KM,1R.Gdg,AC Garasi,Nyaman Asri Jl.Flamboyan Perum Per intis No.1 Hny Rp.325jt Hb 0721-7590058 SMS 08194800042 B000-104013-00-03/09
Rmh Perum Permata Biru BB2 No.10 Hub 081279096336 - 08163216765 B000 104023 00 03/09
Dikontrkn/Jual Rmh Bukit Kencana i20A &Kd amaian Indh Blk AD14 Hb 259278-7361818-08 1279116666 Dikontrakan Tahunan 2KT,1KM, Dapur di Gedung Kasbun Tanjung Senang Hub 7141595
B000-104194-00-05/09
Rmh TKT Dua 84m & 147m Jl.Agathis Blok TR -I-6 BTN-3-Wayhalim No.6A6B Hub 788538
Dikontrakan Bedeng dipusat kota (RT,KM,RK,DP)lingk aman, nyaman hub. 7474862
2Rmh Permanen Jl.Hayam Wuruk No.14 Dpn BR I Psr Tugu Tj.Agung TK Timur,SHM/IMB LT.2 44m2, 4161m2 Strtgs u/Tmpt Usaha;07212539 62 TP
B000-103834-00-24/09
Dijual Cpt Perum Griya Hym Wruk Kedamaian KMT 3,KM 2,List,PDAM, Tlp,Full Keramik,Renovasi Hub 07213627878 / 081279202494 B000-104385-00-15/09
Rmh Jl.Slamet Riyadi II Perum Nila RahayuII No.10 2Lt LT.300m2 TP,T. Betung;7596376 -081272552270
TTOKO/KIOS OKO/KIOS Dikontrakan Toko di Bambu Kuning Plaza Blok F No.211 (Dpn Toko Mini); 081277537501 B000-104221-00-07/09
B000-103424-00-18/09
Dijual Rumah Kedamaian Blok Q No.04 Hub 021-2363034
B000-103901-00-09/09
B003-002968-03-04/09
RUMAH DIKONTRAKAN
B000-104161-00-30/09
Rumah Type 36 Renovasi Perum Taman GunterI F/7 Gunung Terang Hub 081272877688
B000-103786-00-23/09
Rmh Jl.Imam Bonjol Perum Taman Gunter 2 Blok C/1 LT/B.209/105,3KT, 2KM,H.210jt;0721 3586511
B000-103977-00-03/09
OVER KREDIT
KEBUN/SA W AH KEBUN/SAW Jual Swh Desa Sukamarga Gd. Tataan L=15. 750m2,Permtr 50rb ,Ada Srtfkt Hb 261232-71 53789 B000-104368-00-08/09
RUKO
HOTEL
B000-104336-00-30/09
KOSAN Dijual BU Kost2an 20 Kmr Bangunan Th’05,Lt.2 SHM Lok.Perum Griya Kencana Dkt Unila & Univ.Malahayati TP Hub 081272833253-0815402 0662 Kmr Kost,Dkt SMA 7 Aman Brsh Wn Asri Kmli ng Hny 300rb/bl/Org Angkot Lncr;081927801 955 B000-102406-00-03/09
Prkr Luas,K.Mandi Dlm,Tenang, Strtgs Jl.Nu santara V No.23A Blkg Radar Lpg BU UCI;78 7400 B000-102530-00-04/09
S.Istri AC,Non AC,KM Dlm,Fas .Lgkp, Dpr,RT, TV,Parkir Luas,Amn &Mwh Jl.A. Muis 31B Dpn Masjid Sblm SMK 2 Mei Gd.Mng; 08127 916181- 954678 B000-104042-00-26/09
Trm Kos Pljr/Mhs/Umum Th/Harian/ Bl Air Brsih,Lok.Blk Unila Gg.Pandan No.43;0721-76 91283 B000-104191-00-05/09
PENGINAP AN PENGINAPAN ——— WISMA LARASATI ———— Mnyediakn Kmr/Rmh:Harian/ Mgguan/Blnan Fslts Lgkp:AC,TV,Kmr Mnd Dlm,Nyaman & Luas Hub Jl.Purnawirawan Swadaya 6 No.7 Gn.Ter ang;0721-7692226/7388413 B000 103226 00 13/09
B000-102882-00-09/09
Dijual Tnh 200m Hrg 50jt Nego Sdh Pondasi Sertifikat Jl.Airan 3 Gg. Perintis Way HuiHub 0812 72000 581 / 0721-9792626
Dijual Ruko/Rukan 2 BH Jadi Satu 3 LT, LB 8 x 14 M, Jl. Cut Mutiah No. 3 Samping ALFAMART Teluk Betung Harga Nego Hub. 08127944191
B000-102846-00-09/09
Jual Cpt Ruko Jl.Jend.Sudirman Simpang Sa telit & Ruko Diponegoro Dpn English First Hub 742073008127984788 B000-104325-00-21/09
Ruko Dijual Uk.5x50 2 1/2 Tingkat Jl.Jend Sudirman No.12 Bandar Jaya Pasar,Nego Peminat Hub 08117 208787 / 0725-25090
B000-104206-00-05/09
Jual Tnh di Untung Suropati Jl.Famili 6 Gg.Musola Ls.620m2 H.55jt Ng Hb 081272700466
JUAL TNH JL.PROKLAMATOR SMPG BARATA BANDA R JAYA (DPN BCA&PANIN) Ls.10x73m ,SHM;7316 529-08127209969 Jual Tnh LT.360m2 LB.200m2 SHM Bagus utk Usha/Kantor Jl.Cokroa minoto 38 BL;7470637 B000-103471-00-03/09
Jual Cpt Tnh Jl.P.Antasari Gg.Agus H.Rali k (Dpn Prm Bkt Kncana) Ls.420m2 SHM;08136 9606660 B000-103497-00-18/09
Dijual Tnh Ls.600m2+Rmh Perma nen Lok.Prum Korpri Blok B8 No.9 Skrme HP 081541549955 B000-103585-00-03/09
Jual Tnh Pkarangan Uk.11,5x50m Se pu tih Ja ya Bdr Jaya Timur Blkg RM Gadang Jaya 3 Hub 081369342452
B000-104370-00-01/10
B000-103763-00-23/09
Ruko Jl.Pulau Damar Pasar Way Kan dis No. 87 Telp 7199967-7181592
Tnh Ls.600m Jl.Urip Sumoharjo Gg.MK Bagin da Minat Hub 0813 69236888 Nego Pondasi Ke liling
B003-002954-03-05/09
Ruko Jl.Yos Sudarso No.138 Teluk Betung Hb 081272283905/0721485802 Tnp Perantara B003-002966-03-06/09
TTANAH ANAH & BANGUNAN Jual Tnh+Rmh Tua Jl.Imam Bonjol No.94/144 Sukjawa T.Krg Brt Pmnt; 7539918-0811721206 B000-103100-00-12/09
TTANAH ANAH Dijual Jl.Untung Suropati,Uk 570m2 Gg.Raja Ratu Lb.Ratu,Hb.Hamidi 08127201509/08877109247 Dijual Cpt LT. 1150 m2, Lokasi di Jl. Cut Mutia (Depan Kampus Satu Nusa) Lebar Muka di jalan Cut Mutia 37 Meter, bentuk tanah 4 persegi panjang. cocok utk Ruko dan Kantor, Hub. 0811 793205/0811791043 Jual Cpt 2 Bid.Tnh 302m2 50jt& 412m2 70jt, SHM Jl.Tirtayasa Smpg Vila Marina;0813690 61099 B000-102729-00-07/09
Tnh Pekarangan Dpn Jl.Kantor Pos Karang Anyar Ls.1500m2 Hrg 150jt Ng;08121137471
B000-104205-00-12/09
Tanah +/-600m2 H.50jt Nego Jl.Tirtayasa Gg.Rambutan Sukabumi Hub 73115602
B000-102911-00-10/09
B000-103433-00-21/09
RUKO 3,5LT UK.BANGUN 4,5X17/ TN=4,5X35M2 SIAP PAKAI HRG 700JT-AN HUB YUDI 7450752081369556767 MILAN 354333508197999087
Kavling Krdt s/d 5th Lok.Candimas Natar Msk Jl.Rajawali/Pgkln Ojek SMPN 5 Natar Hb Hi.Sjariel/Jumino 7625251-7625250-7625 249
Jual Tnh 2950m2 Jl.Soekarno Hatta Smpg Polsek Kdtn,Ada Mes,Ruko, Gudang,Hrg 1jt/m Nego Hub RANG GA 0818273313 ARI 0811725134 B000-103163-00-13/09
B000-103798-00-07/09
HOTEL MULIA INDAH FAS.PARKIR ,AC,TV,AIR PA NAS,KM DLM,TGH2 KOTA DKT STASIUN KA JL.DU RIAN NO.21 PASIR GINTUNG TJ.KRG PH.072126 6230 FAX.0721264756
Tnh Ls.2600m2 Dpn Puskesmas Karang Anyar Hrg 175000/m Nego Hub 0812 1137 471
B000-103911-00-09/09
Tnh 10x14m Tp Jln H.Komarudin Sukajaya Rj basa BDL,SHM Hrg 18jt Hub 081379300036 B000-103924-00-02/09
Tnh 12x26m Jl.Waypiyos Untung Suropati Lab.Ratu Kedaton H.170rb/ m Hub 081379300036 B000-103925-00-02/09
Jual Cpt Tnh Kavlingan Ls.400m2 Blkg Dealer Honda Natar Hub 0852 6981 0608 B000-103988-00-03/09
J.Cpt Tnh Natar 35Ha 9500/m2 & Sp. SMA Alk ausar Bypas rjbasa/Nunyai Ktr Camat 600m2 Rjbasa;081 541264644 B000-103989-00-03/09
==== Tanah Lok.Wayhalim L.595m 17x35m === = 30m dari Jl.Urip Smhrjo SHM,P ondasi = ===== Lbr Jln Msk 5m Hub 08117207401 ==== B000-104036-00-26/09
Jual Cpt BU Tnh 375m2 Hrg 30jt AJB Ser bajadi Dkt Tabek Indah Ntr Lam sel Hb0721-7141585/08154005 5169 B000 104170 00 06/09
B000-104211-00-05/09
Jual Tnh 765m2 Jl.P.Sebesi Permata Biru & Tnh Ls.4000m diblkg Golf,Hrg Ng;081541156 411-702964 B000-104233-00-30/09
Jual Tanah Luas 2,9 Ha Lok.Stra tegis,Jl. Kartini Lingkungan 10 Yu kum Jaya Blk Psr Bdr Jaya Lpg Tengah. Sdg BU,Harga 1,4M Ne go.Minat Serius Hub SUGIYO 081272004220 / 0725-529055 B000-104238-00-03/09
Jual Tnh Jl.Ridwan Rais Komplek Griya Mad u Permata Ls.324m2 Srtfkt,H.Ng;081379637260081273997042 B000-104242-00-07/09
Tnh u/Ruko Jl.H.Wuruk Kedamaian 1000m SHMH.650jt Nego Hub 081540072264-771521 B000-104247-00-14/09
Tanah Dijual Ls.600m2 Rp.300/m2 SHM,Jl.Sa wah Baru +/200m S.Hatta Arah Kampus Hijau Residence Hub 08127209227 / 0811796629 B000-104258-00-07/09
Jl Cpt Tnh Ls.400m2 Pgr Kllg di Prm Panca Bakti Lab.Ratu,Ng;0813 79813349-081179142 B000-104265-00-07/09
Dijual Tnh LS.774m2 SHM Jl.Palapa Gg.Sobri Said Lab.Ratu Lok.u/Kos2 an Hub 254377 B000-104326-00-30/09
Dijual Tnh di Ktmdy LT.1,5Ha (15000 m2) H. 275rb/m Jl.Untung Suropati Kel.Kedaton BDL Tlp 08526924 0222 / 0721-9352698 B000-104347-00-08/09
Tnh L.600m di Sumur Putri Tdk Jauh dr PAMGreat Teluk Betung Ng Ph .081317529370-470071 B000-104355-00-08/09
Tnh Dlm Kota 288m2 SHM,Pgr Tembok Kllg,Cl uster Jl.R.Saleh Sktr RS Bumi Waras;08135 2008888 B002-015928-02-03/09
Jl Tnh+Bangunan Ls +/-300m2 Lok.T. Seneng H.40jt Ng Peminat Serius Hub 081369311212 B002-015929-02-03/09
Tnh Ls.3000m 1Km Dpn Alfamart Ds.Totohard jo Tanjung Bintang,Hrg Net 70jt Hub ASEP 081379746632
IKLAN BARIS JITU RABU, 2 SEPTEMBER 2009
ASP AL ASPAL Aspal Pertamina Segel&Non Segel 60/70,Esso,Shell,Arab Mutu Terbaik ;081540951111-08 5279291111 B000-095625-00-30/09
Jual Aspal Pertamina/Shell/Esso/ Arab Read y Stock Bs Antr Almt Hb 709520-0811790620 B000-101830-00-21/09
Aspal Pertamina Cilacap 60/70 Esso ,Shell, Arab,Caltex Djmn Asli, Hrg Brsa ing Dsewakn Walls 8-10ton Ph. 0811722075-0721258254-07 2174 74171 B000-102929-00-10/09
ALA T UKUR TTANAH ANAH ALAT
ADI MUSIC:Jl/Bl/TkrTmb/Br/ Sec:i5(5)i4(6)i 3(7)Pa50(7,5)S900 (10,8) Wk180 0(3)KN1400,24 00 ,2600,E96,E8 6,Pa500(11) ,Abso lute,Dynacord,Blazer,Unity 12ch, Behr12ch,AX3000(3),Rolan Pa250, SpkrB3, Mosfet,Eqbehri nger,Micsh ure,Sonkraf18ch,Alesis Ph.268983081369139529 B000-104075-00-27/09
Gtr Rockwell RG-02(850) RG212(1,45) Bass 32(850) RB20(1,25),Amp RUSSEL,Rokr80HC(2 ,1),RG-60(1,5) Storm 100HC(2,3) CORA,DAME Korg PA-50,Casio, Yamaha,Axl Mixer,Power, Eq dll FARIZTA MUSIK (0725)-7850444 B000-104236-00-27/09
MITRA TEKNIK Rental,Jual Total Station,Th eodolite,Waterpass, Ser vice & Kalibrasi,Pe metaan Topografi dg Total Station;0813691 20888 B000-103102-00-12/09
ANJING & KUCING Jual Anjing Yorkshire Wr.Putih Gold,Umur 3 Bln Stambun & Sertifikat ;0721-7453538 B000-102903-00-10/09
Jual Anjing Shitsu Betina Umur 1th + Kandang Hub 0813 69232118 NO SMS B000-104195-00-05/09
Jual Anjing Dobermen Prnkan Asli Jerman B tn 2th&6Bln Jntan 2th Ada Stambum/Srtfkt; 08195121888 B002-015956-02-02/09
ALA ALATT PEMADAM KEBAKARAN PENGADAAN & PENGISIAN Hub 260320-260626- 7532433 Jl.Imam Bonjol Gg.Putra No.21 BDL
PA50 New Rp.8,25jt! PA50 New Rp.8,25jt..! Bergaransi!! Bonus Stand,Cover Disket “Bisa Kredit” Berlaku selama RAMADHAN Hub EXEL MUSIK 081541521483 B000-104237-00-27/09
ALA T BANTU DENGAR ALAT OPTIK SENTRAL Menyediakan Alat Bantu Deng ar (Import) Hrg Terjang kau Jl.Pemuda No. 45 (Dpn Photo Indah) BDL Tlp 252286 B000-102408-00-02/09
BA TANG KA YU KELAP A BAT KAYU KELAPA Dicari Batang Kayu Kelapa Maks.100 batang pembayaran tunai hub. Vera telp. 087885419855
STNK&SRT-SRT ANDA PD KAMI.... JANGAN
Buldozer Cattepilar D 7 G Th’1994 Hub Tlp 0817120609 Dijual/Dirental B000-103872-00-02/09
AUTIS Mengobati Autis,Ayan,Hiperaktif,Skt Jiwa Hub DEDI ZEROMIND 085959 888050-251265 B000-103626-00-20/09
ACR YLIC/KACA MIKA ACRYLIC/KACA Sedia Acrylic Tipis&Tebal Ukurn Kecil&Bsr Toko SUBUR Jl.Bengkulu No.6 T.Krg;0721-253168 B000-104337-00-30/09
AC Specialis AC,Bgkr Psg,Srvs,Isi Freon, Jual Beli Second Brgrnsi Hub KARU NIA AC 081369 5508347147771 B000-104074-00-24/09
PROMO!!! AC CHANGHONG,ARTIC ,LG,PANASONIC,SHARP, Portable, Service & Cuci AC Hub PERMAI Jl.A.Yani 37 Tlp 253556-7412979 B002-015945-02-07/09
AHLI GIGI AWIE AHLI BIKIN GIGI Psg Kwt Gigi,Trm Pgg ln Jl.DIponegoro Dkt Lmp Mrh S.Batu Tebet Cab.Dpn Psr Kota Krg;7566557-081369204677 B000-103903-00-25/09
RIYAN AHLI KECANTIKAN GIGI Cpt&Rapi,Trima Psg Kwt Gigi Jl.T.Umar 51/20;255080 Bk Ti ap Hr 08-05 Sore;Jl.Kiwi Jm 19-21 Hb 0813 79062829
RAGU DLM KEPERCAYAAN.... JASA RINGAN TLP.257-555 Hunt SMS 081979-22555 (PST)
B000-104225-00-14/09
ALUMINIUM TK.KARYA MURNI Jual Rel Hordeng, Rak Al,Partisi,Expanda ,Etalase ,Awning ,Kusen,Canopy Jl.T.Umar Psr Koga No.2 Kdtn 782601 Fax. 788520 Jl.Raya Natar Dkt Psr Natar ;92767 B000-103101-00-12/09
A TAP ALUMINIUM AT Tersedia Atap Zincalume BHP Zinc Color Te bal 0,3 s/d 0,7mm Hub Toko ADAMAS Jl.Kartini No.38 BDL;0721263220 B000-103107-00-12/09
ALA T MUSIK ALAT Korg PA 800,PA 500 (10,5),PA 50 (8,2) Yamaha PsrS-900 (9,5), Casio Ctk-700 (2) Ctk-4000 (2,8),Drum :Sonor,Yamaha,Carlos GTR/BASS: Dame,Cort,Rockwell,Amp BASS/ GTR: GK,Marshall, RolandJC120, Cora ,Russel,Mixer EQ,X-Over, Power Mixer,W.Less ,Spek,Karoke System,Sound System U/ Masjid, Gereja,Kant or dll.Terima Pem buatan Sound System U/Se gala Keperluan,Diskon s/d 30% RAMA SWARA (0721) 7400115-259663081 17 92034
Email:bjprincess@yahoo.co.id sejak 1983 WIDI MANDIRI Privat Mengemudi, Antar Jempu t,Berhadiah,Urus STNK “se-Indonesia” SIM, KIR,SIUP, Pasport Jl.P.Morotai No.1A/B BDL Tlp 782999-7477333 B000-102409-00-05/09
CV.GARDA RENTCAR:Innova V/G/ E,APV,GX/GL, Avnza G/E,Xnia, Pnt hr Cpsl;7425239-0812794 05599 B003-002972-03-01/10
BIBIT KARET Jual Bibit Karet Batang Bawah Unggul 1500 00 Batang,Umur Ideal utk Penyetakan Hub 08127921412 B000-103995-00-11/09
BIRO WISA TA WISAT Lebaran Program,Jawa-Bromo-Bali 8hari Brkut Lebaran 20 Sept Rp.2jt/ Org Htl AC,MkanFull Obyk Wst,Bus AC.Pndftrn Tutup:12 Sep t 2009 Hongkong,Shenzen Macau 6hr USD 988 Bangkok Pattaya 6hr USD 768 Malaysia Gent ing Malaka 5hr Rp.2775000 Hub ELENDRA TOU RS Phone 704737-0811721683
B002-015931-02-03/09
KESEHA TAN KESEHAT di Ind 25 Org/Hr Mati Krn Kanker Leher Ra him/Serviks (Pembunuh No.1) Kmi Pny Solus inya Hadiri Seminar (Bersertifikat) oleh dr.RINI MIRZA,M.Sc Phd (Biomedical-Pittsb urgh Univ of USA) Cp.Wati 0813697 29926-08 1929961357-085669 912266
B000-103796-00-23/09
DEPOT AIR MINUM Penglhn Air Payau Jadi Air Tawar/ Minum Jl Bypass Ruko DCC Prem patan Wayhalim Waykandis Ph. 0721-784287 / 08156032838 UV,Ozon System 16jtan,RO System 2jtan,Sed ia:Ttp,Tisu,Gln,Membrane dl;SINAR TIRTA Ph.784287 B000-104107-00-27/09
FILTER AIR:Atasi Air Kuning,Bau Lumpur,Minyak dll Hub 0815 6032 838 B000-104108-00-27/09
DEKORASI TENDA VIDIA DEKORASI TENDA Plaminan (Rmh/Gdung) Kmr Ruang Nkh,Rias Pgntn,Photo/Shooting,Orgen, GALE RY MANTEN Jl.Kimaja/Jati No.12 Wyhalim;7589222-709522
KURSUS TEKNISI PONSEL
IKAN HIAS Ikan Hias Arwana Golden 30 cm, Jual Murah Kondisi Sehat Ph. 0813 79700164
PUSA PUSATT HYPNOTERAPI Sertifikat Internasional pertama di Lampung Hypnoterapi: Terapi Keluarga (Suami, Istri, Anak) Stress, Defresi, Phobia, Kecanduan dan Fsikomatis lainnya HYPNO BIRTHING (Melahirkan dengan Nyaman dan Tanpa rasa Sakit) Hub. 0721-786987, 081279020009, 0819 77229222
Jual Mrh Etalase&Peralatan Rmh Mkn,Br Pki 2Bln,Kond.90% Komplit Peminat Serius Hub 081277335593
B000-103423-00-18/09
BARANG BEKAS Bl Smua Brg Bekas Hrg Ok,Timban gan Ok,Dpn TPU Kebon Jahe Tlp 264176 Pakan Ikan Mrh
FOLDING GA TE GATE
CA TERING CATERING Trm Nsi Kotk&Aym Pnggang Sakan gan Klaten. Cck u/Pesta,Bkar Ditmpt;081541455656-705193 B000-103496-00-18/09
CAMERA Jual Cpt BU 2 Camera V.Shooting Sony Dgtl 8.700xZom Panasonic VHS M3500 Komplit+Com ptr Edit/ Transfer 13,5jt Hub 081540040733
Keyboard PA50 Baru Rp.8,25jt Bonus Stand+ Caver Piano UI Piano U3 Bks Hub 089922555 55 Menyewa kan Grand Piano B000-103651-00-20/09
B000-102093-00-09/09
Terima Laptop Second,Harga Tinggi Hub 0817 0291 982 / 0721-9326668 B000-103441-00-18/09
“RUMAHKU” Specialis Kitchen Set,Kamar Set Office Set dll Hub 7391933-081379366701
Jual Laptop Second Kualitas & Garansi.Harga mulai 1jtan Hub 081319900982-3582085 B000-103442-00-18/09
B000-103620-00-04/09
GENSET
LANT AI KA YU LANTAI KAYU
Spesial Genset Service Jual Beli Hub 0721-9792175
LANTAI KAYU Tersedia Beragam Warna yg Indah & Eksotis,Bergaransi Produk Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks.Malahayati No.26
B000-104157-00-06/09
GRIYA BATIK PUTRI SOLO
B000-102926-00-10/09
GRIYA BATIK PUTRI SOLO
LAIN-LAIN
Jl.Antasari 165 C BDL Dkt Prmptan Lampu Merah Arif Rahman Hakim Trsdia Baju “Trendy&Eksklusif dg Brbgi Md l Disc.Hingga 30% Mnymbut Lbran Prlngkpn Prwtn Tbh Ala Krat on Solo,Myk Angin Aroma Therapi dll B000-104141-00-27/09
COKELAT ENAK & MURAH,Terima Pesanan,Bisa Diantar Hub 07219971528 / 7365561 B000-103728-00-21/09
GROSIR LULUR GROSIR PRDK BALI,SKR JGT,BALI ALUS,RATUS, SBN SEREH,SBN SUSU,ZAITUN,BIDADARI HB 081 1726466-7468596 B000-103444-00-18/09
B000-102813-00-09/09
KIDO SERVER 0721-7525757 / 08526 9310244 Pulsa Murah&Cepat Stok Lgkp Terus,Ada VSN Komplain Mudah,Daftar & Reply SMS Gratis B000-103401-00-17/09
HANDBODY & SABUN PEMUTIH Jual Paket Pemutih Badan Paket 215rb:Hand Body Pagi,Hand Body Malam & Sabun Cair.Pa ket 165rb: Hand Body Pagi,Hand Body Malam & Sabun Batang,Scrub Pemutih:80rb Vitamin Pemutih Kulit:160rb Hub 7588829
Dijual 1 Set Alat2 Las Karbit Siap Kerja Hrg 2jt Hub 0852 6972 8027 B000-103899-00-02/09
MARMER GRANIT
INDOVISION + TTOP OP TV TOP TV 235rb Free Film & Sport, Indov ision Saksikn Liga Inggris& Mov ie H.7352345-0852 69882345
HIBURAN BADUT TUNAS JAYA BADUT Sewakn Spg bob, Barney,Bju dll,MC Dekor Ultah, BingksnUltah;7505935- 08127 9322335 B000-103904-00-25/09
HIPNOTIS 5 Menit MHipnotis( 5 menit bisa hipnotis, Terapi percaya diri, Konsultasi, Penyembuhan garansi 100%, Metafisika, Ilusi/Magic, dll, www.hipnotis5menit.co.cc sms centre 08117201600
MARMER GRANIT Menerima Pemasangan Kitchen Set Wastafel, Tangga,Lantai,Counter,Prasas ti,Bongpai Hub 081379198899 7597855 B000-102002-00-25/09
MADU HUT AN HUTAN
B000-103189-00-15/09
JAGO MAMPET Atasi WC Mampet Saluran Air Wast afel dll Tnp Bongkar Hub 0813211 39657/ 07219920177 Grnsi
Madu Hutan Super Grosir & Eceran & Herbal Plus Bio Energi Reaksi Cepat ;081379345345
MODEM
JAKET ANTI BARA Jual Jaket Anti Bara & Rompi Anti Sajam, Pertama di Lampung Hub RUSDI 081220651978
HannyCell, jual modem gsm new all, operator harga murah hub. 07217359543
OBA T TELA T BULAN OBAT TELAT
B000-102826-00-09/09
KONSUL TASI KONSULT Konsul Js Mramal u/Anda yg Brmslh Jl.Dipo negoro Gg.D.Ranau 2 No.19 50rb/Org Dtg ke Rmh Klien 100rb/ Org/Jam min.3-5 Org Hb 08 13693 40669 Tdk Mlyni Js Ramal Lwt HP B000-104322-00-30/09
KRIM + SABUN PELANGSIN G PELANGSING Jual 1 Paket Krim Pelangsing Harga 235 rb Isinya:1 Pot Krim utk Lengan & Paha,1 Pot Krim utk Perut & 1 Sabun Batang.1 Paket utk 2Bln ,Aman Tnp Efek Samping Hb 7588829 B000-103788-00-23/09
KOMPUTER Bursa Laptop 2nd,Sdia Brbgai Merk Laptop 2nd,Kmi Mngutmkn Kualts, Grnsi (Ready Laptop 2-4jtan),07217173733
OBAT TELAT BULAN,Anda Telat Bulan?? Dijam in Lancar Tanpa Efek Samping & Bergaransi Sampai Tuntas Hub 0813 3555 3668 B000-104235-00-30/09
OBA OBATT-OBA -OBATT HERBAL MANJUR RMH FAJAR HERBAL Grosir Brbgi Mcm Hrbl Ex Hbbatussauda Plgsing, Stkorma,Madu Htn dll Dcr Agen Slrh BL Diskon Mnrk;081369371371 7585550 B000-102904-00-10/09
PULSA ELEKTRIK
DBTHKN SGR KRYWN:U/ POSISI TEKNISI,SYRT:PRIA,MAX 28TH,SMK/ STM LISTRIK/ELEKTRO, PNY SIM C&KEND SNDRI,KRM VIA POS/ANTR LSG KE GRAHA XL LPG,JL .JEND.SUDIRMAN 46 BDL,UP.BP IRUL,PLG LMBT 3HR STLH IKLAN
Bth Krywti SMA/Sdrjt u/Bkrj Dpbrk Sepatu dSerang,Gj.Pko Rp1030.000/ Bln+Mkn+Mes,Tdk Kontrak,Hub Purwanto,Batu Ceper No 38 Branti Natar,07217587127/085269252927
DBTHKN KRYWN U/PSS:DIRECT SELLING EKSEKUTIF (DSE) U/ WIL:B.LPG,MTRO,BDJY,KTBUMI,SYRT:P/ W,MIN SMU,SIAP KRJ DITARGET ,PNY KENDRAN SNDRI (MTR), DMSLI AREA TSB,KRM VIA POS/ ANTR LSG KE GRAHA XL B.LPG, UP.BP IRUL,PLG LMBT 1 MGU STLH IKLN
Dbthkn Krywn/ti,Diutmkn Yg Brpenglaman,Lmrn ke Optik Mentari, Jl.Pramuka R.Basa 081369427373
Dibutuhkan Akunting kretria: 1. pria/wanita, 2 Penddk. Min. D3 (fres graduate dipersilahkan) 3. dapat mengoprasikan Komputer, 4. Teliti, jujur, siap bekerja keras, 5. Diutamakan yg belum berkeluarga, kirim lmrn ke Jln. Cut Nyak Dien No. 49 B. Lampung Bth Cpt u/Ktr Cab.Baru 40 Org Mnmpati Pss 1 Org TRAINEE MGR,2 Org ASS.MGR,1 Org WAR EHOUSE,1 Org RCPTION,3 Org ADM STAF,4 Org OB/GIRL,28 Org MRKTG SLS,Syrt min.SLTA/Sd rjt Kcli OB/GIRL,Tdk Kuliah/Kursus,
B000-104321-00-14/09
PELA TIHAN PELATIHAN Pelatihan Akupresur Dijamin Bisa Langsung Cari Uang Hub 07219789458
Mdl 300rb Ptnsi 36jt/bl Bns Rkrut 15rb,Psngan 110rb,Beasiswa, Mudrbah,Gratis Prd Pu lsa,Fashion, Kshtan Hub FERDI 07217460284 B000-103984-00-03/09
Seminar ttg Peluang Usaha Spktkle r+Buka B rsama Jl.Kartini No.30 BDL(Dpn RM Garuda) Hb ARIF 0813 69151675
List Gypsum 8rb,Plafon Gypsum 65rb/m2,Kus en Pintu 350rb,Daun Pintu 370rb;081227004 599 B000-102325-00-02/09
PILKADA Jual Atribut Pilkada & Cetakan Trmurah Se Indo Hub 0818864464/ http=//atributbo.blog spot.com B000-103593-00-19/09
PINJAMAN MODAL USAH A USAHA Leasing Resmi Pnglmn 27 Tahun tnp Komisi Fee Showroom, Jaminan BPKB (Mbl/Mtr) Bs Yg Msh Kredit (khusus mobil) Hub.0721-7544559/ 081977188088/ 081369200888
PABX & CCTV PABX u/ Rmh Sakit,Hotel,Prkan toran&Pabrik Hub SARANA 081379 190998-7626443 Brgaransi B000-103028-00-11/09
Trm Psng,Servis CCTV,Alarm, Rmh &Gdng,Isi Ulang Tbng Pmdm Api,Brankas;081328333224 B000-104320-00-14/09
P AP AN COR & KASAU PAP APAN GROSIR & ECERAN Dijual Papan Cor & Kasau Serta Kayu2 Lainnya Hb ANGGA 081379974111 B000-104086-00-11/09
P ARCEL PARCEL WOW PARCEL KARINA Disc s/d 20% mli Tgl 18 Agst-15 Sept Bazar Moka LT.1 Tlp.07217843 69-08136 9299990 B000-103612-00-21/09
Sedia Aneka Parcel,Bnyk Pilihan, Ready Stock,Isi Bermutu,Gratis Antar,Diskon s/d 20 % Hub BELLA PARCEL 0721-3587070/081279264 26 B000-103805-00-23/09
RIA PARCEL Teaset-DinersetFoodparcel-Alt Sholat Lkp,Hg 100150-200-250-300-500-750 1jt-1,5jt2jt-Psnn Diantr-Foodparcel Hlal Tdk Expired/Kadaluarsa-Ada Bonus Krt Lbrn -Setiap 15 Unit Bonus 1 Unit Peminat Hub Jl.Teuku Umar No.01 Kdtn Tlp 7500350 B000-104329-00-10/09
PINJAMAN DANA Membiayai BPKB Mbl&Pmbiayaan Mbl 2nd min. Th’1990 Keatas Hb CHARLIE 085279263626-9807566 B000-103525-00-19/09
Kredit Usaha Besar dan Kecil, Jaminan Sertifikat,Siap Survey Hub 021-36316558 / 081385051678 B000-104381-00-08/09
PULSA MUL TI MULTI
(PRAKTEK TETAP) Klinik Pasutri Diajeng Ka rtika Sang Dewi Aura Tetap Buka di Bln Pu asa;08127 2301600 B000-103900-00-09/09
RADJA PROMOSI
B000-103174-00-17/09
B000-102733-00-07/09
PERA WATAN MUKA PERAW
PANGLONG KA YU KAYU MANDALA LESTARI Jual Kayu Lada,Meranti,Mentru,Damar, Kelapa ,Racuk Hb 702688-7473188 Jl.Soe karno Hatta B000-093265-00-24/09
Jual/Beli TT CPU/LCD/Laptop P3+ Mon 15"=62 5,P4+Mon 15"=1050 (256/30/Cas Baru);73210 17
P.KAYU BINTARA SATRIA Menjual/ Menyediakan Kayu Bangunan Brbagai Jns & Ukuran Hrg Mu rah/ Nego Hb 08154066121-081272 187171-7509 12
B000-102880-00-09/09
B000-103436-00-18/09
B000-102484-00-03/09
Pghsln Intnsif+Bnus,Dsdiakn Mess Bg yg Jauh,Lmrn antr Lsg ke Jl.I.Bonjol 168 Smpg 3 Tamin (CEC/ Central English Course) B000-103227-00-13/09
Dibthkan 2 Org SPV Sales, 1 Org Adm, 8 Org Salesman Dmsil BDL, Pny Motor Lgsng ke Jl. P. Kemerde kaan No. 195 b Smpg Aptk Perintis Hari Kerja jam 09.00 wib Dbthkn Supervisor,Koord Lapangan & Salesm an Syarat:Hobi Gaul & Punya Kend.Motor.Lm rn Bawa Lsg ke JAYA MOTOR DEALER MOTOR HO NDA di Pesawaran & Kalirejo Hb 0811721452 B000-102504-00-04/09
B000-103229-00-13/09
SALON P ANGGIL PANGGIL Khusus Putri = Lulur,Massage, Perawatan Pranikah Hub 0721705426 / 7489074 B000-102407-00-03/09
SEDOT & MAMPET Sedot WC Limbah Air dll,Atasi Salrn Air & Wastafel Mampet Tnp Bongkar Grnsi;7400060
B000-103044-00-11/09
PRIV AT/KURSUS PRIVA JARIMATIKA Berhitung + - x : dg Mnggunakn Jari Tgn Hb Jl.Gatot Subroto 11 Phmn;07217506290 PRIVATE JARIMATIKA Komputer TK. SD,SMP dan SMA Service Komp uter, Antar Jemput Cp.ZAFA EDUCATION 0721-7598030 / 085669612680 B000-102355-00-02/09
STUDY IELTS,TOEFL,Conversation, Contact 0812 7287 2637
PELUANG BISNIS
B000-104088-00-04/09
JAYA AC SERVICE AC Mobil,AC Split,Kulkas,M.Cuci,Jl.Urip Sumo harjo 28A;0721-7528317 B000-104327-00-30/09
SOLUSI CEP CEPAAT PINJAM UANG Leasing Resmi Penglmn 27 th Tnp Komisi Free Showroom, Jaminan BPKB Mobil/ Motor Bs Yg Masih Kredit Khusus Mobil Hub. 0721 7316894, 0812 7377748
SUSAH DAP DAPAAT PINJAMAN?? BFI Finance Tbk Leasing Rsmi Pengalaman 27 Tthn, Tanpa Biaya Komisi, jaminan BPKB (Mobil/ Motor) bisa yang masih kredit hb 0721-741 1184 / 762 3382
SER VICE TV SERVICE ............. JOGJA SERVICE TV .......... ...... PARABOLA SEMUA MERK ........ ............ HUB 0828 801 87076 ......... B000-103535-00-19/09
....... ANEKA SERVICE TV DLL ......... ............ SELESAI DITEMPAT ........... ............ HUB 0828 80103289 .......... B000-103536-00-19/09
...... FLORIDA SERVICE TV DLL ...... .. PANGGIL LANGSUNG DATANG .. ............. HUB 08154023359 ........... B000-103537-00-19/09
B000-102610-00-05/09
SUMUR BOR MANDIRI TEKNIK Terima Pembu atan Sumur Bor dengan Mesin Hub 0721-7597039
ANDI SERVICE PANGGIL TV Segala Merk Hub 0721-7506579 Garansi 1 Tahun B000-103421-00-02/09
SER VICE KOMPOR GAS SERVICE
B000-102498-00-04/09
SEW A KOMPUTER SEWA KONSENTRASI PADA ACARA ANDA SOAL KOMPUTER BIAR KAMI YG TANGANI:LCD PROJEK TOR (KECIL &BESAR)TRIPOD KECIL,TRIPOD RAKSASA KAME RA UTK VIDEO SHOOTING LAP TOP,PERSONAL COMPUT ER HANDYCAM,CAMERA&LAIN2 HUB GRIYACOM 0721-704207 JL. TEUKU UMAR NO.55 KDTN
SER VICE SERVICE ALIKA SERVICE PGGL Kulkas, Freezer, M.Cuci, Dspnsr,P.Air Hb 7534603-3549258 Grns 6Bln B000-103526-00-03/09
MUTIARA SERVICE PGGL,Kulkas, M.Cuci,Dspnsr Pompa Air Hb 07213520676/085284469638 Br grnsi B000-103583-00-03/09
AVONG SERVIS PANGGIL AHLI KULKAS,AC SPLIT M.CUCI,DISP ENSER HUB 0721-267681 GRNSI 6 BLN B000-103779-00-23/09
SPESIALIS SERVIS PGGL POMPA AIR,M.CUCI,KU LKAS,DSPE NSER,KPR GAS;072174957669786260 GRNSI B000-103791-00-07/09
JIMIN SERVICE PANGGIL Selesai Ditempat,TV Kulkas,Freezer,Mesin Cuci,Pompa Air,Penga laman 17th Grnsi 6 Bln Hub 789465-7412242 B000-104142-00-27/09
EXIS SONY SERVIS PGGL TV, Proyek tor,DVD,MsCuci(Tknisi Ex. So ny);7444822-081369112008 KARTINI SERV PGGL M.Cuci ,Kul kas,Dispenser AC Bgkr Psg Grnsi; 0721-9925432/0812791924 54 B000-103005-00-11/09
SAMPURNA SERVICE PGGL Pompa Air,Msn Cuci, Kulkas, Dspnsr, Bgrnsi;0721-7387402/ 7349089 B000-103470-00-02/09
Jual 1 Paket Perawatan Muka,Memu tihkan,Menghilangkan Jerawat+ Bekasnya,Muka Bersemu Pink Hanya dlm 1 Bulan.Terdiri dari Toner Krim Pagi,Krim Malam & Sabun. Dijamin Puti h Kinclong,Harga Promo 850rb Hub 7588829
B000-103359-00-17/09
AK-COM! Bursa Second 7851107539580 P4+15"+KMS=950,P3 +Mon =650,CPU P4=1,6/1,7/ 2,4= 600/625/ 750 (25,6/30/CD/Tower ,PCC P4- 1,6/ 1,7/2,4/2,8=80/95/185/235 HDD 10/ 30/ 40=90/135/195 MB 478=200
RADJA PROMOSI utk Kbthn Promosi Prsh & Kampanye Anda,Jam Din ding,Ballpoint,Mug,Asb ak, Pyung, Kaos,Gan Tgn Kunci,Tenda,Acrilyc Paper/Shopping Bag dll,www. radjapromosi. com/07217474945
B000-102446-00-03/09
Trm Pndaftaran Dealer Simp/AS/ Mentri 5050 /9900/19500/24500,Trx/ Trf Saldo Dpt Mnggu nakan Web, Balasan Bs Mnggunakn Nama Sndri Trx Cpt Hub PRIMADIRI 242323261723-2511813
RIDHO AC Trm Cuci AC & Bongkar Pasang Dijamin Puas Hub 0852 69925583/0721-7185993
B002-015920-02-04/09
PENGOBA TAN PENGOBAT
B000-103972-00-03/09
PLAFON GYPSUM & KUSEN
B000-101397-00-16/09
www.softwareisipulsa.com Mau Buka Usaha S erver Pulsa?Percayakan Softw are Anda Pd K ami,Hrg Murah ,Orgnl,Support Online;081933 5818 88 GATOT
LOWONGAN Dbthkn Sgr:Krywn u/Bag Supir& Gudang,Pddkn Min SMP,Max 35th u/ Supir & Llsn SMA/Sdrj u/Gdg,Dtg Lsg Mmbwa Lmrn Lkp ke Jl.Tembesu No.8 Campang Raya Kalibalok S.Hatta BDL,Jam 08.00,Senin s/d Jum’at
B000-103852-00-24/09
Djl Cpt Fcopy Canon 6650 Msn K/ Ush,Kond.B gs&Mls 80% Djmn Msh Lkp,Brgrnsi,H.9jt Ng; 7337820
B000-104156-00-06/09
B000-102928-00-10/09
B000-103045-00-11/09
B000-104232-00-07/09
CANOPY & ALUMINIUM
B000-102363-00-02/09
B000-102444-00-03/09
Distributor Pulsa Elektrik Lampung Kunjungi www.airapulsa.com HARGA TERMURAH
BUTUH DANA TUNAI
Jual Laptop & PC Second Fujitsu P4/ 1,8/25 6MB/20GB/CD Rp.2,55jt CPU P4-1,8/256/40/C Br Rp.760rb Hub KANA KA Jl.T.Umar BDL 703699
RAFI JAYA Specialis Kitchen Set,Jg Mnrima Psnan Setting Room,Ofce, Kmr Set,dll&Mnyed iakan Aksesoris/ HPL;7334948-081272166609
BATU BATA “RINGAN”
Leasingkan BPKB Mobil/Motor Minimal Th 95/Mtr th 2001, Leasing Resmi, Proses Cepat, Mudah Hub. (0721) 7359969, 08287217500, 0812 79793888 (BS Angkot, Bus, Semua Merk)
LAUNDR Y LAUNDRY
B000-103991-00-03/09
B000-103106-00-12/09
GROSIR PULSA ELEKTRIK
B000-102998-00-11/09
KURSUS SP A SPA YUQITA SPA Membuka PEND & PELATIHAN SPA dan Perwatan Tubuh Untuk Wanita Lls SMA sbgai Tenaga Trampil Siap Kerja Hub. 7535093/7376413
LAPT OP LAPTOP
FURNITURE
B000-104080-00-08/09
DESTAL TRUSS Tlp 264302
B000-102320-00-02/09
Asal dari Pabrik Bukan Asembling Lokal Hb Tk.ADAMAS Jl.Kartini No. 138 BDL;0721-2632 20
BA TU BA TA BATU BAT “HEBEL” SOLUSINYA !!!
CybercellD410: 1 Siswa 1 Meja, Metode Priv at Materi Khusus Sllu Dise suaikn dg Kondi si Trkini Mliputi Hardware:Ass.Disasembly Solde ring,Jumper,Flexible Planting,ic Bgn Software:OS Instltn,Flashing, Unloc kng,App s Instltn Hub Komp.Ruko Wismamas No.11 BL 7599678085279305678
DOLPHIN MAS LAUNDRY dg Menggunakan Msn Cu ci Trbaru yg Brkualitas,Trima Kiloan/Satuan Cuci Sofa Springbed,Karpet dll; 7096059768639
B000-104264-00-07/09
GROSIR & ECERAN
PHOT O COPY PHOTO Jl Msn Pcpy Sparepart Type IR50 00,IR6000, 6050,6045, 6545, 6030 Hub R.JAYA 0812796440 26 (Bs Krdt)
B000-103917-00-02/09
B000-104106-00-27/09
B000-102288-00-06/09
Bali,Bromo,,Yogya,Tour 9hr Pasti Brgkt 21 Sept/20 Org,Htl Brbint ang,Bus Wisata,Mkn, Ticket;Mlyni Sewa Bus Pariwisata Big Star Pkt Tour Nusantara,terminaltiket n’tour; 7596363-081379063063
Mengerjakan Canopy,Tralis,Folding Gate,Rlling Door,Kusen,Partisi, Kaca& Gypsum,Krey&Vertical Blind Hub MAJU MAKMUR Jl.P.Morotai No.69 Tlp 0721-7471238 / 7506855
B000-103650-00-20/09
DISTRIBUT OR MAKANAN DISTRIBUTOR Jual Makanan & Kue2 utk Buka Puasa/Lebara n.Ada Frozen Banana Bandung.Aneka Cokelat Monggo Jogja.Brownies&Molen Kartika Sari Bandung dll.Semua Makanan Tdk Ada di Lampung Hub 7588829
TLP.703-555 Hunt SMS 081979-97555 (CAB)
B000-103994-00-26/09
INDAH SPESIALIS GIGI Psg Kwt Gigi,Behel, Trma Pggln Jl.Imam Bon jol No.45 Dpn LP La ma Smpg Psr Bambu Kuning Hub 081379618455
B000-104165-00-06/09
PC-P4.0GHZ,80GB,Isin 1,9jt,Intel P9 33GHZ +Isin=975rb PS2 Slim 975rb Hub 3551945
B000-102441-00-03/09
ET ALASE ETALASE
PRINCESS STIR MOBIL.... PERCAYAKAN
ACC COM P4+Mon 15" Rp.950rb,PIII 800/15GB /128/Cas Rp.350rb Terima Servis Pggl;9760 503
DANA TUNAI Jaminkan BPKB Mbl Truck&PU,Perlu Pembiayaan Krdt Mbl? Hb 0813692 40555/0721-7410080
B000-102001-00-25/09
BIRO JASA
B000-103996-00-26/09
ALA T-ALA T BERA T ALAT -ALAT BERAT
25
Waahhh..sudah laku!!!
SER VICE AC SERVICE GLORIA ABADI SpecialisCleaning Service AC,Maintenance, Bongkar Pasang Baru/Lama Hub : 07217547898 KEDAMAIAN TEHNIK Cuci AC Bgkr Psg & Perbaikan AC Rmh/Ktr,Brga ransi Hb 0721-7497020 B000-104383-00-08/09
A.E SERVICE Jual AC Brbgi Merk Bongkr Psg Cuci Dlm/Lr Kota; 07217355681-0813794861427305790 B000-102806-00-09/09
............ SOLO SERVICE AC ............ .. PANGGIL LANGSUNG DATANG ... ........... HUB 0815 4023 359 ...........
LABUHAN SERVICE KOMPOR GAS Semua Merk Dijamin Nyaman&Aman Grnsi 1th H.087899506079 B000-104328-00-30/09
SER VICE KOMPUTER SERVICE SERVICE PGGL Laptop,CPU,Mntor, Printer,Recovery Data:HDD ke Format,Los,Partisi Hub 0721362 6917-7172519 B000-103789-00-23/09
SARI BUAH MERAH VCO&Mnyk Buah Merah,Sarang Semut Asli Produk Papua Cendraw asih Industries Wamena Jaya Wija ya Papua Depkes RI Dirt.No.21491 120200 Hub 473704/Toko 483220/ 08154083109 ESTER B000-103848-00-26/09
SENAM MODERN & DANSA Membentuk Badan Menjadi Padat dan Berisi, Mengobati Stres,Mence gah Penyakit Hubungi 0721-473097 B000-103858-00-24/09
TENDA & DEKORASI BHINNEKA KARYA TENDA SPEC IAL Dekorasi,Cat ering,Rias Pngantin,Kubah,Krucut Dekorasi Plaminan,Kmr Pgntn,Ruang Nkh, Video Shooti ng/Photo,Orgen,Mbl Pgntn”Paket Pesta Prni kahan Bonus Mbl Pgntn” Ktr Jl.ZA Pagar Al am No.22 Lab.Ratu Hunting 7019327169789 B000-103518-00-19/09
UANG ASING Jual/Beli Uang Asing PT.Sinar Langgeng Va luta Asing,Money Changer,Dollar USA,Twn, Jpg, Sau di, Hkg, Uero,Korea,Ingg, Nedh erland Hb Jl.Kartini 136/4 Tjk;263 637-7473998
VER TICAL BLIND & KREY VERTICAL Tersedia Juga Wood Blinds,Roller Blinds & Roman Shade,Folding Door, Shower Screen Hb Tk.ADAMAS Jl.Kartini 138 BDL;0721-263220 B000-103105-00-12/09
W ALL P APER WALL PAPER Wallpaper Tersedia Bnyk Koleksi yg Ekslus if,Kreatif,Indah&Mewah,Cck u/ Rmh ,Ktr,Toko Hotel dll Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks. Malahayati No.26 B000-102927-00-10/09
Tersedia Type Star Wall,Hot Stylus, Beauti ful Life,Empire,Dream House & Walt Disney Hb Tk.ADAMAS Jl.Kartini 138 BDL;0721-2632 20 B000-103104-00-12/09
WEB Specialist Pembuatan Web dan Company Profile dan Private Internet, LAN, Komputer Office Hub : 07217359543 SMSONLY : 0812790 20009
B000-103157-00-12/09
...... SURYA SERVICE AC DLL .........
Anda Punya Jaringan?? Kami Jadi kan Anda Jutawan Bisnis Garment Fashion,Hub 081319606096
...TELEPON LANGSUNG DATANG .
Solusi di Masa Krisis,Khs Ibu RT,Krywti, PNS dsb Bg yg Brmnt Wirausaha Kami Siap Membantu Hub 081929985643 Income min.1jt
TEKNIK AC Servis/Trmrh Cuci AC/ Bgkr Psg AC Prbaikan AC Rmh/ Kntr Brgrnsi;0721-7337 909/ 7500830
B000-103885-00-02/09
B000-103979-00-10/09
........... HUB 0828 8010 3289 .......... B000-103158-00-12/09
Specialist Pembuatan Web dan Company Profile dan Private Internet, LAN, Komputer Office Hub : 07217359543 SMSONLY : 0812 7200019
ZAM-ZAM TTARUB ARUB Mnyewakan Tenda Dekorasi,Pgung, Kubah & Kursi Hub dr.H.MELLI HER MAWAN 081272729200- 9769997 B000-103780-00-23/09
KERJA
Dicari Tukang Masak Chinese Food Berpengalaman Hub 483172081541559898 B000-103589-00-20/09
Dcari Manager Penginapan,Laki2, Pddk.Hotel Jiwa Pemimpin,Pekerja Keras,Kirim Lmrn ke MULTIPLUS Jl.Kartini 48/54 Kotak No.15 B000-103632-00-04/09
Dibutuhkan Supir Pribadi.Lamaran Dikirim ke Villa Citra I Blok L8 P B000-103902-00-02/09
Dbthkn Sgr Krywti u/ di Rmh Mkn,Pddk.min. SMU/Sdrjt.Lmrn Antr Lsg ke RUMAH MAKAN PO NDOK 12 Jl.Way Ngarip No.2 Blkg POM Bnsin Satelit Pahoman BL 2588057381635-7444008
B000-104016-00-03/09
DCRI SPG UNILEVER,TGGI MIN.160CM,SLTA/S1, PNMPLN MNRK,MPNYI SPD MTR/SIM C; MDS PRIA SLTA PNY SPD MTR/ SIM C,PKRJ KRS.LMRN ANTR LSG KE JL.MELAWAI BLOK L22 KEMILING BRING IN RAYA BDL,PNERIMAAN U/ DAERAH BDR JAYA, JEPARA & BDL,TDGGU 1 MGGU STLH TGL IKLAN B000-104318-00-07/09
Dbthkn Wnt utk Cuci/Gosok,Dokte Laundry Jl.Sukardi Hamdani No.7 Blkg UBL Hb 35872 87 B000-104019-00-03/09
Butuh ADM Gudang Wnt SMK/ Sdrjt,Komputer, Single,Jujur,Rajin Jl.AR Hakim No.28 BDL B000-104093-00-04/09
PT.COLUMBIA Mbthkn Tng Penagih min.Lls. SMU.Mmlki Kend.SIM C Hub 0721-7149763 B000-104155-00-06/09
PD SEHAT SELALU Jl.Kimaja (Sbrg Kimaja Ic on) 1. ADM,W,max.25th (Diutmkn dr Tl.Bawa ng) 2. Pengan tar Ba rang Lk,max.25th,SIM C 3. Salesman B000-103884-00-02/09
Dbthkn Sgr DRIVER 2 Org Syrt Usia max.27 th,Pny Ijazah,min.SMA,SIM
B Umum.Lmrn Ant ar Lsg ke PT.TUMBAKMAS NIAGA SAKTI (TNS) d/a Jl.Ikan Duyung No.2 T.Btg;0721-471335 B000-104319-00-08/09
Dbthkn 2 Org SPV Sales,1 Org ADM,8 Org Sa lesman,Domisili BDL,Pny Motor,SIM C.Dtg Lsg ke Jl.P.Kemerdekaan No.195B Smpg Aptk Perintis,Hr Krj Jam 09.00 WIB B000-104343-00-08/09
Dbthkn Sgr S1 Apoteker & AA/D3 Farmasi,Surt Lmrn Dtjukn ke Almt An.M.YUSUF Dsn Eka Sakti RT.08/ RW.03 B1 Kec.Way Jepara Lam-T im Tlp 081227101058 B000-104374-00-05/09
LAMPUNG RAYA
26
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Lamteng-Metro-Lamtim
LAKALANTAS
Fuso Terbalik FUSO Hino BE 9582 AC bermuatan sekitar 9.850 dus minuman ringan terbalik di Jalan Negara Yukumjaya, Kecamatan Terbanggibesar, Lampung Tengah, sekitar pukul 13.00 WIB kemarin. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Pengemudi fuso bernama Arpendi (23) dan kernetnya, Hardiansyah (24), keduanya warga Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran, hanya mengalami luka lecet di kaki dan tangan. Kendati demikian, kejadian itu mengakibatkan jalanan macet sepanjang 5 km. Kondisi itu terjadi sekitar dua jam hingga pukul 15.00 WIB. Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi ketika fuso yang melaju dari arah Bandarlampung menuju Lamteng mendadak oleng setelah menghindari sebuah mobil Kijang di depannya yang berhenti mendadak. ’’Ketika itu, mobil langsung terbalik karena lepas kendali,” terang Kapolsek Terbangibesar AKP Dennie kemarin. Selain mengatur laju lalu lintas, pihaknya juga menjaga minuman tersebut agar tidak dijarah warga. (rnn/abdurrahman)
KRIMINALITAS
Penjambret Ditangkap ARIF Irfana (22) harus merasakan dinginnya sel tahanan Mapolresta Metro. Warga Dusun III, Tulungagung, Kecamatan Pekalongan, Lampung Timur, itu kemarin ditangkap polisi di kediamannya sekitar pukul 14.00 WIB lantaran disangka telah melakukan penjambretan terhadap Apriani (28), warga Jl. Adipati, Kelurahan Margorejo, Kecamatan Metro Selatan, Rabu (26/8). Dari tangan tersangka, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa tiga unit handphone merek Nokia milik korban. Turut diamankan sepeda motor Honda Supra Fit BE 7235 MQ milik tersangka yang digunakan saat menjambret korban. Kasatreskrim Polresta Metro AKP Abdul Waras menjelaskan, tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman maksimal tujuh tahun. (rnn/abdurrahman)
PANEN RAYA
Dewan Minta Pemkab Turun Tangan Atasi Kelangkaan Minyak Tanah Laporan RNN/Gede P.K. Editor: Abdurrahman BANDARJAYA – DPRD Lampung Tengah akhirnya angkat bicara soal kelangkaan minyak tanah yang terjadi di kabupaten itu sejak beberapa hari terakhir. Lembaga legislatif ini meminta Pemkab Lamteng segera turun tangan mengatasi masalah itu. ’’Harus ada solusi untuk mengatasi masalah ini,” ungkap anggota DPRD Lamteng J. Natalis Sinaga kepada Radar Lamteng (grup Radar Lampung) kemarin. Ia menerangkan, kelangkaan minyak tanah ini dampak dari adanya program konversi minyak tanah ke gas. Yang disayangkan, sebelum konversi gas terealisasi minyak tanah sudah langka. Menurutnya, langkah yang harus dilakukan pemkab adalah meminta agar subsidi minyak tanah di Lamteng kembali distabilkan seperti semula hingga program konversi minyak tanah ke gas berjalan.
Anggota DPRD Lamteng ini menegaskan, jika masalah ini dibiarkan, dikhawatirkan kelangkaan minyak tanah akan tetap terjadi dan terus terjadi antrean pembelian minyak tanah. Anggota DPRD lainnya, Kaswan Sanusi, S.E., menambahkan, selain meminta agar subsidi minyak untuk sementara distabilkan kembali, pemkab juga harus mengupayakan agar program konversi itu dapat segera berjalan. Terpisah, Kepala Dinas Pertambangan, Energi, dan Lingkungan Hidup Lamteng Ir. Nasir A.T., M.M. menjelaskan, kini pihaknya akan mengirimkan surat ke pihak Pertamina. Tujuannya adalah menanyakan jumlah minyak tanah yang didistribusikan ke Lamteng. ’’Insya Allah, surat ini akan kita kirimkan besok (hari ini). Selain itu, juga akan ditanyakan ke mana saja pasokan tersebut dikirim. Ini nantinya akan menjadi bahan kami untuk melakukan cross check,” ungkapnya. Ia mengatakan, dengan adanya koordinasi dengan Pertamina diharapkan masalah kelangkaan minyak tanah dapat segera teratasi. (*)
Identitas Pembobol Masih Gelap Laporan Dwi P./RNN Editor: Abdurrahman
FOTO RNN
Wali Kota Metro Lukman Hakim ketika panen raya di Kelurahan Hadimulyo Timur, Kecamatan Metro Pusat, kemarin.
BENDUNGAN
Rampung Bulan Ini PEMBANGUNAN dua bendungan di Desa Labuhanmaringai, Kecamatan Labuhanmaringai, Lampung Timur, dipercepat. Percepatan pembangunan ini dimaksudkan agar dapat membantu petani mengairi areal persawahan mereka. Pengawas pembangunan bendungan, Harjo, mengatakan, pembangunan ditarget rampung akhir bulan ini. ’’Begitu rampung, bendungan akan segera dioperasikan,” ujarnya kemarin. Ia menerangkan, pembangunan bendungan itu dilakukan karena sebagian areal persawahan di desa itu merupakan sawah tadah hujan Kepala Desa Labuhanmaringai Wirawan Munir mengatakan, pembangunan kedua bendungan itu berawal dari usulan masyarakat. (zulkarnain/abdurrahman)
SUKADANA – Penyelidikan terhadap kasus pembobolan gudang obat Dinas Kesehatan (Diskes) Lampung Timur pada Senin (31/8) masih dilakukan satreskrim polres setempat. Hingga kemarin, polisi masih menyelidiki kasus yang mengakibatkan Diskes Lamtim merugi sekitar Rp60 juta. Kendati demikian, korps baju cokelat ini mengaku masih belum menemukan titik terang pelaku yang melakukan kejahatan itu. ’’Masih terus kami kembangkan. Termasuk meminta keterangan sejumlah saksi,” kata Kapolres Lamtim AKBP M. Nurokhman melalui Plh. Kasatreskrim Ipda Zaldi kemarin tanpa menyebut siapa saja saksi yang telah diperiksa terkait kasus itu. Ia menegaskan, pihaknya akan berupaya seoptimal mungkin segera mengungkap kasus itu. ’’Mudah-mudahan dalam waktu dekat segera terungkap,” katanya. Terpisah, Kadiskes Lamtim Achmad Jamil memperkirakan pelaku telah mengetahui kondisi gudang obat tersebut. ’’Pelaku mengetahui persis tempat obat itu disimpan,” ujarnya.
Ia menjelaskan, pihaknya akan mengubah sistem pengelolaan dan penyimpanan obat. Rencananya, Diskes menerapkan pengelolaan tertutup dengan menggunakan tenaga khusus. ’’Dalam pengelolaan obat, petugas yang mengambil dan menyimpan obat hanya dilakukan orang-orang tertentu. Diberitakan sebelumnya, gudang obat Diskes Lamtim untuk kali keduanya dibobol pencuri. Bobolnya gudang obat yang berada di kompleks perkantoran Pemkab Lamtim diketahui sekitar pukul 10.00 WIB, Senin (31/8). Pelaku masuk ke dalam gudang dengan merusak salah satu jendela dan terali besi. Dari dalam gudang, pelaku mengambil 20 dus Amoxicillin dan 50 boks Amoxicillin. Obat-obatan yang dicuri diduga mencapai Rp60 juta. Peristiwa serupa juga terjadi pada 2008. Kala itu, kawanan pencuri berhasil menggondol obatobatan yang terdiri dari tujuh jenis Amoxicillin 500 mg sebanyak 210 boks masing-masing 50 kotak, Dexamethason 0,5mg sebanyak 3 boks, Chloramphenicol sebanyak 600 botol, Amoxicillin Sirop 10 boks, Antalgin 100 boks, Prednison tablet 600 botol, dan Pitogin injeksi sebanyak 3 boks. (*)
FOTO RNN
ANTREAN PANJANG: Puluhan warga Bandarjaya Barat, Lampung Tengah, antre minyak tanah. Ini disebabkan beberapa hari terakhir minyak tanah langka di kabupaten itu.
Pertamina Kucurkan Rp1,95 M Bagi Usaha Penggemukan Sapi Potong di Lamteng Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman BANDARJAYA – Perhatian PT Pertamina terhadap usaha penggemukan sapi potong di Kabupaten Lampung Tengah cukup besar. Tahun ini, perusahaan itu memberikan dana bantuan Rp1,95 miliar. Dana itu dikucurkan PT Pertamina Region II Sumbagsel melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL). Di Lamteng, bantuan itu diberikan kepada empat kelompok penggemukan sapi potong yang berada di tiga kecamatan. Yakni Kecamatan Terusan-
nunyai, Punggur, dan Seputihagung. Konsultan pendamping koperasi dan usaha kecil menengah (KUKM) dari Rajawali Konsulindo selaku pelaksana, Robiansyah, mengatakan bahwa program ini bertujuan meningkatkan dan memajukan usaha penggemukan sapi potong. Ia menjelaskan, program yang dilakukan saat ini merupakan lanjutan dari program tahun sebelumnya. Selain memberikan bantuan, ia menjelaskan bahwa para pengusaha penggemukan sapi potong juga diberikan materi tentang pola bisnis peternakan, manajemen tata laksana pemeliharaan, teknis pembuatan pakan, hingga manajemen pemasaran dan keuangan. ’’Hal ini juga dilakukan agar petani kian sukses di bidang usaha yang digeluti,” ungkapnya ketika berada di aula Hotel Lee Bandarjaya,
Lamteng, kemarin. Sementara saat memberikan pelatihan manajemen, Iwan Gunawan, S.Sos., M.M. mengungkapkan bahwa ada tiga hal utama yang harus dimiliki pebisnis ternak. Yakni pola pikir, sikap mental, dan keterampilan teknis. Dijelaskan Iwan, pebisnis ternak harus memiliki pola pikir yang positif dan ini sangat penting. Untung-rugi dalam bisnis merupakan hal yang biasa dan ini bisa dijadikan pengalaman. ’’Seorang pebisnis ternak harus bisa mengelola risiko dan menganggap risiko sebuah keuntungan,” ujarnya. Menurutnya, yang paling penting adalah para peternak harus menjaga kemitraan dan mengetahui perkembangan informasi. Kemitraan dapat dilakukan dengan bekerja sama dengan pemasok pakan, konsultan, dan industri pendukung. (*)
LAMPUNG RAYA
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
27
Lamsel-Tanggamus-Pesawaran-Pringsewu
LAKALANTAS
Calon Pengantin Tewas KECELAKAAN maut dialami Catur Arif Priyo (27), warga Tamangebang Raya RT 006/RW 006, Kecamatan Priuk, Kota Tangerang, Banten. Ia tewas seketika ketika motor Honda GL H 5570 AR yang dikendarainya bertabrakan dengan fuso Hino hijau B 9206 II di jalan lintas Sumatera, Desa Rawi, Kecamatan Penengahan, Lampung Selatan, pukul 09.30 WIB kemarin (1/9). Sementara rekan yang dibonceng korban, Sariyati (25), warga Desa Begelen, Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran, selamat. Ditemui di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kalianda, Sariyati yang masih shock menjelaskan bahwa korban adalah calon suaminya. ’’Kami dari Desa Begelen hendak ke Semarang,” ujarnya. Peristiwa itu terjadi ketika motor korban hendak mendahului kendaraan di depanya. Namun, dari arah berlawanan datang fuso yang langsung menghantam motor korban. Warga yang mengetahui itu langsung membawa korban ke RSUD Kalianda. Di perjalanan, korban mengembuskan napas terakhir. Kepala Poslantas Gayam Maryono mengatakan, sopir fuso langsung melapor ke Poslantas Gayam. Terpisah, Kanitlantas Polres Lamsel Kusnen mewakil Kapolres AKBP Umar Dani mengatakan belum menerima identitas sopir truk dari Poslantas Gayam. (rnn/trufi m.)
PEMBAGIAN KOMPOR GAS
Pungut Biaya, Dipanggil APARATUR desa yang terbukti menarik biaya pada pembagian tabung dan kompor gas kepada warga akan dimintai pertanggungjawabannya oleh Bagian Tata Pemerintahan (Tapem) Pemkab Pesawaran. Kabag Tapem Pemkab Pesawaran Drs. Syukur mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan bagian ekonomi untuk mengetahui latar belakang pemungutan biaya pembagian kompor dan tabung gas itu. ’’Jika aparatur desa atau Kades terbukti memungut dana pembagian kompor dan tabung gas, kami akan memanggil yang bersangkutan untuk dimintai keterangan tentang alasan memungut dana itu. Jika terbukti menyalahi aturan akan dikenakan sanksi,” ujarnya. Sementara, Kabag Ekonomi Syamsul Bahri M., S.Sos. menegaskan, pada pembagian tabung dan kompor gas tidak dikenakan biaya. ’’Sedangkan bagi penerima, sesuai aturan dari Pertamina diwajibkan melampirkan fotokopi KTP dan KK,” ujarnya. Dia memaklumi penarikan biaya Rp5 ribu bagi yang belum punya KTP. (rnn/trufi m.)
FOTO AGUS S.
DIPERCANTIK: Bangunan kantor milik Pemprov Lampung di Pringsewu ini disebut-sebut akan menjadi Samsat Pringsewu dan sedang dibenahi.
DRAINASE JALAN
Diperbaiki 2010 DINAS Pekerjaan Umum (PU) Tanggamus memproyeksikan perbaikan saluran drainase pada tiga ruas jalan dua jalur di Kecamatan Kotaagung dengan alokasi anggaran yang diusulkan pada APBD 2010. Kepala Dinas PU Tanggamus Drs. Mukhlis Basri, S.T., M.T., M.Si. menegaskan, kebijakan itu diambil setelah meninjau kondisi drainase di Kotaagung kemarin (1/9). Di mana, pihaknya menemukan kerusakan drainase di ruas Jl. Ir. Juanda, Jl. Merdeka, dan Jl. Samudra. ’’Drainase di ketiga ruas jalan itu perlu dibenahi karena tidak mampu lagi menampung air pada musim hujan,” ujarnya. Ditambahkannya, khusus jalan dua jalur Ir. Juanda, juga akan diaspal oleh Dinas PU Provinsi Lampung pada 2010. Berdasarkan pengamatan Radar Lampung, beberapa saluran air di tiga ruas jalan itu memang harus segera diperbaiki. Sebab, pada musim hujan air meluap hingga ke jalan. Misalnya, drainase Jl. Ir. Juanda di Pancawarna, Kelurahan Kuripan. Kemudian di ruas Jl. Merdeka, Kelurahan Pasarmadang, khususnya dekat terminal dan pasar. Rencana perbaikan oleh Pemkab Tanggamus itu pun direspons Karim, warga Kotaagung. (edi h./trufi m.)
APBDP Diajukan ke Provinsi Laporan Edi Herliansyah Editor: Trufi Murdiani KOTAAGUNG – Draf Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBDP) Tanggamus 2009 yang telah disetujui DPRD diajukan kepada Pemprov Lampung untuk dievaluasi pada Senin (31/8). Sekretaris Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (DPPKAD) Tanggamus Drs. Hilman Yoscar mewakili Kepala DPPKAD Drs. M. Jauhari Syafei menegaskan, evaluasi akan dilakukan pemprov paling lama 15 hari sejak draf diajukan. ’’Penilaian oleh provinsi bertujuan mengetahui apakah penyusunan materi APBDP Tanggamus sesuai mekanisme dan aturan,” ujarnya. Dari evaluasi tersebut, lanjutnya, tim anggaran provinsi melalui gubernur akan merekomendasikan dan memberikan catatan-catatan terhadap APBDP Tanggamus. Sementara itu, beberapa satker di Pemkab Tanggamus berharap pemprov bisa segera mengevaluasi dan mengirimkan rekomendasi persetujuan agar program pembangunan yang termuat dalam APBDP dapat dilaksanakan. Sebelumnya diberitakan, APBDP 2009 disetujui DPRD Tanggamus pada paripurna persetujuan Selasa (18/8) yang dihadiri 44 anggota dewan dan dipimpin Ketua Dewan Hi. Alhajar Syahyan, S.H. Bupati Bambang Kurniawan, S.T. berterima kasih atas disetujuinya APBDP oleh DPRD Tanggamus dan berharap komposisi rancangan APBDP diterima tim evaluasi Provinsi Lampung. Diterangkan Bambang, setelah perubahan, besarnya anggaran pendapatan adalah Rp714.307.374. 900,53. Sementara, secara keseluruhan anggaran belanja mengalami peningkatan dari Rp715.771.202. 182,66 menjadi Rp749.519.990. 478, 50 atau naik 4,72 persen. Setelah melalui pembahasan intensif antara panitia anggaran legislatif dan eksekutif, APBDP Tanggamus diketahui mengelami defisit sebesar Rp35.212.615.577, 97 atau 4,92 persen. Sedangkan pada pos anggaran penerimaan besarnya adalah Rp75. 230. 780.526, 97. (*)
FOTO RNN
AIR TERBUANG: Pipa PDAM di Pekon Kotaagung, Kecamatan Kotaagung, Tanggamus, bocor.
Waspadai Modus Baru Pengiriman Narkoba Kirim dengan Mobil Boks Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani BAKAUHENI – Petugas Kesatuan Pelaksana Pengaman Pelabuhan (KPPP) dan Seaport Interdiction (SI) Bakauheni, Lampung Selatan, mewaspadai modus baru pengiriman narkoba antarpulau. Yakni dengan mengangkutnya di dalam mobil boks (ekspedisi). Cara itu seperti yang dilakukan tiga tersangka pemilik dan kurir ganja, yakni Purna Irawan, Nyak Rak, dan Marhaban, yang ditangkap pada Sabtu (29/8) karena membawa ganja paketan dalam karung ukuran kecil dengan kendaraan Colt Diesel ekspedisi ber-
nomor polisi B 9537 ZY dari Lampung ke Jakarta. Kapol KPPP Bakauheni AKP I Made Bayu Sutha S., S.I.K. menegaskan, sebagai langkah antisipasi terhadap penyelundupan narkoba dengan modus baru itu, KPPP dan SI mengintensifkan pemeriksaan terhadap setiap kendaraan dan orang-orang yang melintas di Pelabuhan Bakauheni. Terutama kendaraan yang patut dicurigai daerah asalnya. ’’Modus yang dipakai pelaku pengiriman ganja yang berhasil ditangkap Sabtu (29/8) tergolong baru. Di mana dengan modus itu, pelaku pernah berhasil lolos dari pemeriksaan petugas Pelabuhan Bakauheni pada dua bulan lalu. Karena itu, untuk antisipasi modus lainnya, kami meningkatkan pemeriksaan setiap kendaraan di pintu pelabuhan,” kata Made kemarin.
Dikatakan dia, selain meningkatkan pemeriksaan, fungsi alat bantu pendeteksi jenis GT-200 dan anjing pelacak dioptimalkan. Selain itu, insting petugas juga dipertajam dengan melihat gerakgerik pelaku yang mencurigakan. ’’Informasi masyarakat juga sangat membantu dalam menggagalkan peredaran narkoba,” ujarnya. Made menceritakan, terbongkarnya modus baru yang digunakan pelaku pengiriman ganja beberapa waktu lalu berawal dari kecurigaan petugas terhadap tingkah laku pengemudi kendaraan atau kurir yang kabur meninggalkan kendaraannya ketika sedang diperiksa. ’’Sopir itu mengaku akan menemui petugas jasa penyeberangan. Kecurigaan polisi semakin kuat setelah pihak pengurus penyeberangan kendaraan datang ke lokasi pemeriksaan dan mengaku
tidak bertemu sopir kendaraan boks yang diperiksa. Akhirnya, kami menggeledah boks mobil yang kosong itu,” tuturnya. Setelah diperiksa, lanjutnya, pada bagian atap boks kendaraan terdapat lubang yang disekat sedemikian rupa sehingga tidak tampak jika kendaraan itu memiliki lubang khusus. ’’Setelah dibongkar, ternyata ganja paketan tersimpan rapi di dalamnya,” papar Made. Sebelumnya diberitakan, tim SI dan KPPP Bakauheni berhasil menyita daun ganja kering seberat 251,2 kilogram yang dikemas dalam 249 paket pada Sabtu (29/8) pukul 00.30 WIB. Tiga tersangka yakni kurir dan pemilik ganja juga ditangkap. Yaitu Purna Irawan (30), warga Sukabumi, Jawa Barat; Nyak Rak (40), warga Bandaaceh; dan Marhaban (36), warga Aceh. (*)
Penghentian Panambangan Galian C agar Dikaji Laporan Agus S. Editor: Trufi Murdiani PRINGSEWU – Pemkab Pringsewu diminta meninjau kembali kebijakan penghentian galian C jenis tanah liat. Hal ini mengingat perajin batu bata dan genting sangat mengandalkan tanah liat sebagai bahan baku usahanya. Bila pemkab tetap menerapkan
aturan itu, selain berpengaruh pada perajin, juga masyarakat lain yang menggantungkan hidupnya dari usaha tersebut. Ahmad, seorang perajin genting di Pekon Pasirukir, Kecamatan Pagelaran, mengharapkan Dinas PU dan Pertambangan Pringsewu meminta kebijakan penghentian yang dimaksudkan untuk menjaga lingkungan itu tetap mengakomodasi usaha warga. ’’Seharusnya pemkab tak lang-
sung menerbitkan surat edaran penghentian pekerjaan galian C. Namun, terlebih dahulu memberikan pembinaan tentang penambangan yang baik dan tidak mengganggu lingkungan serta daerah aliran sungai,” ujarnya. Akibat penghentian galian C itu, tambah Ahmad, menghambat pasokan tanah untuk perajin genting dan batu bata. ’’Bahan baku mulai berkurang akibat galian tanah liat
mulai disetop,” katanya. Kepala Pekon Pasirukir Darwis berharap Pemkab Pringsewu melakukan pembinaan kepada perajin batu bata dan genting. Dirinya juga mengakui dihentikannya galian C berimbas pada banyaknya warga yang kehilangan pekerjaan. ’’Baik perajin maupun pekerja penggali tanah liat kehilangan pekerjaan,” ujarnya. Tak sedikit pula dari warga
yang memilih menggali tanah pada lahannya sendiri meski sudah ada larangan. ’’Kecuali pemkab memberikan lapangan pekerjaan baru bagi mereka,” ujarnya. Menanggapi itu, Kadis PU dan Pertambangan Pringsewu Widi Jatno mengatakan, penghentian usaha penambangan galian C tanpa izin memang harus dilakukan. Sebab, hal itu dikhawatirkan merusak lingkungan. (*)
28
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Massage Urat-Urat, Pengobatan, dan Refleksi Ada juga Totok Pelangsingan Alami ANDA masih belum menemukan tempat urut yang pas meski telah berobat ke mana-mana, sedangkan Anda beraktivitas setiap hari? Anda pasti butuh pengobatan agar fit total. Karena itu, Anda tak perlu khawatir karena akan menemukan sensasi pengobatan yang luar biasa di Massage UratUrat, Pengobatan, dan Refleksi Armiana di Jl. Ratu Dibalau Gg. Damai Raya Ujung 54, atau tepatnya di depan Masjid Baitussalam, Tanjungsenang, Bandarlampung. Armiana menyediakan fasilitas urut lengkap, mulai urut biasa, massage, lulur, hingga mandi rempah. Selain itu, Armiana juga menyediakan paket totok pelangsingan alami yang khasiatnya sudah tidak diragukan lagi. Armiana menjadi sarana yang pas bagi Anda dan keluarga karena bisa membantu mengatasi berbagai penyakit. Seperti masuk angin, pegal linu, totok wajah, lelah, kaki kesemutan, rematik, ambeien, lemah syahwat, ejakulasi dini, buka aura, keseleo, serta berbagai penyakit lainnya. ’’Saya
memperoleh dan mendalami ilmu pijat di Malaysia selama empat tahun. Dengan bekal ilmu itu, kemudian saya buka praktik di sini,” ungkap Armiana yang mengaku telah membuka praktik sejak tahun 2003. Selain itu, jelasnya, Armiana juga melayani pengobatan stroke serta pijat yang disertai shiatsu. Armiana praktik pukul
07.00–20.00 setiap hari. ’’Tapi, ini tidak kaku. Artinya, kalau memang ada pasien yang membutuhkan pertolongan cepat, kami akan tetap melayani,” jelas Armiana. Selain urut, Armiana juga memberikan jamu dari rempah-rempah alami kepada pasiennya yang berkhasiat untuk membantu melancarkan peredaran darah serta mengendurkan saraf-saraf sehingga bisa memberikan efek rileks kepada pasiennya. Adapun paket yang ditawarkan Armiana untuk paket standar (80 menit) adalah Rp50 ribu. Lalu paket plus mantap hemat (120 menit) Rp100 ribu, termasuk pengobatan dan paket double termasuk urut, pengobatan, mandi rempah (130 menit) hanya Rp150 ribu. ’’Pasien saya sudah banyak, mulai kalangan masyarakat biasa hingga pejabat daerah. Saya bersyukur karena pengobatan kami diterima dengan baik dan terbukti berhasil,” ungkap Armiana. Makanya segera kunjungi kami: Armiana Massage Urat-Urat, Pengobatan, dan Refleksi di dekat Kantor Lurah Tanjungsenang, Bandarlampung, atau telepon 0721-7592216, 781346, atau 081540025679. (adv)
Hypnotherapy Atasi Berbagai Penyakit ANDA mempunyai masalah-masalah kesehatan yang sudah lama diderita namun tak kunjung sembuh? Baik yang berkaitan dengan medis maupun psychosomatic (yang berhubungan dengan kejiwaan)? Datang saja ke Widi Mandiri Hypnotherapy Clinic Center. Terapi melalui hipno (hipnoterapi) 75% dipercaya dapat mengobati berbagai macam penyakit/masalah, termasuk psychosomatic. Seperti mengatasi problem seks, stres, depresi, takut pada sesuatu, fobia, trauma, sulit tidur, latah, gagap, cemas, gampang marah, panik/gelisah, mudah gugup, homo/lesbi, kurang percaya diri. Bisa juga untuk menghilangkan kebiasaan merokok, minum alkohol, narkoba, menghilangkan stres karena problem rumah tangga/pekerjaan/putus cinta, meningkatkan motivasi kerja/belajar, me-
Widi Nugroho saat memberi terapi kepada salah satu pasiennya. nurunkan berat badan, ingin mempunyai keturunan, melahirkan tanpa rasa sakit,
dan bisa memprogram hal positif ke pikiran bawah sadar. Sedangkan untuk penyakit medis seperti ginjal, jantung, paru-paru, darah tinggi, maag, diabetes, stroke, hepatitis, liver, asma, radang usus, migrain, tumor kanker, kista, wasir, parkinson, alergi, encok, pinggang, asam urat, kolesterol, patah tulang, komplikasi, dll. diatasi dengan metode lain. Metode dipelajari dari puluhan tradisi/metode pengobatan, serta dari saripati orang-orang terbaik di dunia. Terapi dijamin aman, cespleng karena banyak yang sudah membuktikan, berkualitas, tanpa magic, serta tanpa obat/ jamu/suntikan. Selain itu, Widi juga melayani privat secara instan. Mulai dari privat prana sakti, buka indra keenam, dan totok ajaib. Jadi, tunggu apa lagi? Segera datang ke Widi Mandiri Hypnotherapy Clinic Center di Jl. Pulau Morotai No. 1 A/B BDL, telp. (0721) 7477333, HP 08154030006 (maaf tidak terima SMS), atau website www.widimandiri.com. Klien juga bisa menentukan jadwal terapi dengan menghubungi nomor di atas. (adv)
LAMPUNG RAYA RABU, 2 SEPTEMBER 2009
29
Lambar-Lampura-Waykanan-tuba
JEMBATAN WAYSIDO
Aleg Lambar Gajian Perdana Laporan Wartawan RNN Editor: Adi Pranoto
FOTO YUSUF A.S.
BUPATI Tulangbawang Dr. Hi. Abdurachman Sarbini kemarin meninjau jembatan Waysido yang hampir selesai dibangun dari Anggaran 2009.
KASUS CURANMOR
Montir Motor Ditangkap POLSEK Abung Timur, Lampung Utara (Lampura), mengamankan seorang pelaku pencurian motor di Kecamatan Abung Surakarta. Sahril (30), warga Desa Dayamurni, Kecamatan Tulangbawang Udik, Tuba, ini ditangkap polisi saat berada di rumahnya sekitar setengah jam usai melakukan pencurian. Pelaku diamankan pada Senin (31/8) sekitar pukul 18.00 karena bersama rekannya yang kini buron, telah mencuri motor Suzuki Spin BE 5494 SK milik Sahrudin (22), warga Desa Bandarsakti, Kecamatan Abung, Surakarta, Lampura, yang saat itu sedang diparkirkan di samping rumah sekitar pukul 17.30. Kini pelaku berikut barang bukti diamankan di Mapolsek Abung Timur guna pemeriksaan lebih lanjut. Kapolsek Abung Timur AKP Dalham mewakili Kapolres Lampura AKBP Budi Wibowo ketika ditemui kemarin (1/9) membenarkan penangkapan tersebut. Dia mengatakan, penangkapan dilakukan setelah polisi mendapatkan laporan dari korban. Selanjutnya polisi bersama beberapa warga melakukan pengejaran hingga sampai kerumah pelaku. ’’Setelah mendapatkan laporan korban, kami langsung melakukan pengejaran, dan akhirnya pelaku berhasil ditangkap di rumahnya,” kata Dalham. Dia juga menambahkan, dalam rangka memberantas aksi 3 C (curas,curat, dan curanmor) anggota selalu melakukan patroli ke daerah-daerah rawan kejahatan di wilayah hukum Polsek Abung Timur. Sementara itu, di hadapan petugas Sahril yang kesehariannya bekerja sebagai montir motor di bengkel samping rumah korban itu mengakui segala perbuatannya. Ia yang telah mengenal korban terpaksa melakukan hal tersebut karena tidak memiliki uang untuk kebutuhan menjelang Lebaran. ’’Saya terpaksa ngelakuin itu karena buntu gak ada duit. Apalagi sebentar lagi Lebaran,” kata Sahril. (rnn/adi pranoto)
DANA PPK
Kejati Diminta Turun TIM Penyelamat Aset Negara (Topan RI) wilayah Tulangbawang meminta agar Kejati Lampung turun langsung memeriksa Sekretaris KPU Tuba Syarkoti Thoha, S.E. Itu terkait penempatan uang gaji dan operasional panitia pemilihan kecamatan di rekening pribadinya. Hal ini dikatakan Hartawan Nur sebagai pimpinan daerah Topan RI Tuba kepada Radar Lampung melalui ponselnya kemarin. Alasan Hartawan, tim penyidik tindak pidana korupsi dari Polda Lampung tidak menemukan adanya pelanggaran atau kesalahan dalam penempatan uang tersebut. Karena itulah, pihaknya meminta tim dari kejati yang datang mengonfirmasi hal tersebut. Menurutnya, hal itu tidak sulit karena hanya sekadar ingin mengetahui bagaimana proses, penyebab, dan tindak lanjutnya seperti apa. Bagaimanapun, tutur Hartawan, uang tersebut berasal dari pusat yang juga harus diketahui masyarakat. ’’Jika memungkinkan, pencarian informasi dari bawah. Karena dengan cara itu, fakta yang sebenarnya akan terungkap,” urainya kemarin. Penempatan uang itu, lanjutnya, sangat mengejutkan pihaknya. Karena jumlah yang cukup besar yakni Rp1,56 miliar. Yang menjadi pertanyaan, mengapa ini terjadi dan tidak dititipkan ke kas daerah atau cara lain selain memasukkan uangnya ke rekening pribadi. (yusuf a.s./adi p.)
BALIKBUKIT - Angka 13 yang selama ini bagi sejumlah orang diidentikkan sebagai angka kurang beruntung, ternyata membawa keberkahan tersendiri bagi 40 Aleg Lampung Barat periode 2009–2014. Meski baru mengucapkan sumpah janji 13 hari yang lalu (tepatnya, Selasa (18/8)), kemarin ke-40 wakil rakyat itu telah mulai menikmati gaji perdana sebesar Rp10,815 juta per anggota. Berdasarkan hasil pantauan di Sekretariat DPRD Lambar kemarin, sejumlah anggota dewan baru
yang belum banyak melakukan dan mengetahui tugas serta fungsi sebagai wakil rakyat itu silih berganti mencairkan honorer bulan pertama di bagian keuangan Sekretariat Dewan setempat. Rata-rata, aleg yang terlihat terburu-buru mencairkan gaji perdana itu sebagian besar adalah anggota dewan baru terpilih dan kali pertama duduk di lembaga terhormat tersebut sebagai wakil rakyat dari lima daerah pemilihan yang ada di Lambar. bahkan, sangat terlihat kesan kegembiraan wakil rakyat itu saat menerima gaji pertama tersebut. Kabag Keuangan Sekretariat DPRD Lambar Nelson Sirait, S.E.
dikonfirmasi Radar Lambar kemarin membenarkan ke-40 anggota dewan baru itu telah menerima gaji pertama pada September 2009 setelah resmi mengucapkan sumpah janji sebagai wakil rakyat Selasa (18/8) lalu. ’’Benar, saya sudah check dengan bendahara, ke-40 anggota dewan baru ini sudah gajian mulai tadi pagi (kemarin, Red),” kata dia. Sayangnya, ketika ditanya nominal gaji per anggota dewan itu, Nelson hanya mengatakan berkisar sekitar Rp10 jutaan tanpa merinci item nilai honorer wakil rakyat tersebut. namun demikian, Nelson mengaku ke-40 anggota dewan itu masih menerima gaji dengan be-
saran yang sama. ’’Sebelum ada pimpinan definitif gaji, mereka semua masih sama besarnya, karena SK jabatan itu akan dilampirkan untuk dasar pembayaran tunjangan jabatan,” imbuhnya. Ketika disinggung kemungkinan dari ke-40 anggota dewan itu menggadaikan gajinya ke bank yang ada di Lambar, Nelson menegaskan bahwa sampai dengan kemarin pihaknya belum menerima usulan aleg yang mengajukan pinjaman ke bank. Tapi, kemungkinan itu tetap ada setelah pimpinan definitif terpilih dilantik. ’’Berkas pinjaman itu harus disetujui pimpinan dewan, jadi ketua definitif saja sampai seka-
rang belum ada,” tegasnya. Sekadar mengingatkan, selama 13 hari setelah mengucapkan sumpah janji sebagai wakil rakyat, ke40 anggota dewan setempat baru menyelesaikan pembentukan lima fraksi. Yakni Fraksi PDIP, Demokrat, PAN, Karya Baru Indonesia Raya, dan Lambar Bersatu. Sementara Alat kelengkapan dewan lainnya, Badan Kehormatan (BK), Badan Legislasi, Badan Musyawarah (Banmus), dan Badan Anggaran hingga kini belum terbentuk, termasuk pimpinan definitif di DPRD setempat pun belum dilakukan pemilihan. Alasannya, PP yang mengatur susduk alat kelengkapan dewan tu belum jelas. (*)
Lagi, Kejari Periksa Panang Laporan Yusuf A.S. Editor Adi Pranoto
FOTO RNN
DIDUGA STRES: Jasad Dewi Sartika, warga Pemangku Jatiwangi Talangkemis, Pekon Waypetai, Kecamatan Sumberjaya, dibawa ke puskesmas setempat untuk menjalani otopsi kemarin.
Penganiaya Anak Kandung Tewas Laporan Wartawan RNN Editor: Purna Wirawan
SUMBERJAYA – Masih ingat kasus Dewi Sartika (25), warga Pemangku Jatiwangi Talangkemis, Pekon Waypetai, Kecamatan Sumberjaya, Lampung Barat, yang tega menganiaya Septi (2), anak kandungnya, pada pertengahan Juli 2009 lalu? Ternyata Ibu yang diduga menderita stres itu ditemukan meninggal di aliran sungai Besai, kecamatan setempat, kemarin (1/9). Kapolres Lambar AKBP Muham-
mad Muslim Siregar, S.I.K. melalui Kapolsek Sumberjaya AKP Hendri, S.H. mengatakan, Ibu rumah tangga ini kali pertama ditemukan Candra (12), pelajar SMP Negeri 1 Sumberjaya ketika sedang memancing di sungai sekitar pukul 15.30 WIB. Candra, warga Pemangku 3, Pekon Waypetai, yang saat itu hanya seorang diri baru akan melempar umpan pancingnya ke tengah sungai. Namun, tiba-tiba dia dikagetkan adanya sesosok tubuh manusia mengambang dan sudah dalam kondisi membusuk. Saat itu juga, Candra langsung
putar haluan dan menyampaikan temuannya kepada keluarganya serta Pemangku 3, Pekon Waypetai, Basargani. ’’Basargani yang diberitahu bersama warga langsung ke lokasi. Setelah memastikan bahwa yang mengambang itu benar mayat manusia, warga langsung melapor ke mapolsek,” jelasnya. Setelah petugas turun, warga menyusuk ke sungai untuk mengevakuasinya dan membawa mayat tersebut ke puskesmas setempat. Hasil pemeriksaan dan berdasarkan ciri serta identitas ditemukan mayat tersebut bernama Dewi Sar-
tika, ibu kandung Septi yang dianiayanya pada Juli 2009 lalu. ’’IRT itu diperkirakan sudah meninggal sejak tiga hari lalu. Sebab, selain kondisi tubuhnya sudah membusuk beberapa bagian kulitnya sudah mengelupas,” papar Hendri. Seteleh menjalani otopsi mayat, langsung dibawa ke rumah duka dan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Waypetai. Namun, apa penyebab kematian korban pihak kepolisian sendiri belum mengetahui. Sebab, ditubuh korban tidak ada luka akibat kekerasan. (*)
Perambah Liar Picu Sengketa Laporan Hermansyah Editor: Adi Pranoto
BLAMBANGANUMPU - Pemkab Waykanan menyatakan, kerap terjadinya perselisihan di perbatasan Waykanan dengan Tulangbawang sebenarnya bukan disebabkan oleh tapal batas wilayah kedua kabupaten. Tetapi, lebih disebabkan oleh perambah liar yang mendiami lahan Register 44 milik negara tersebut. Menurut Kabag Pemerintahan dan Pertanahan Sekdakab Waykanan Hi. M.A. Mulyono, dari awal
tidak ingin berpolemik dengan Tuba, karena Tim Penyelesaian batas wilayah Provinsi Lampung telah menentukan titik koordinatnya, dan Pemkab Waykanan sendiri telah menyiapkan dana sesuai keputusan rapat di Pemprov Lampung. Di mana titik koordinat itu berada di dalam Register 44 yang merupakan tanah atau hutan milik negara yang tidak berhak dimiliki secara perseorangan atau kelompok. ’’Sebenarnya, konflik tersebut tidak perlu terjadi karena lahan yang dipersengketakan itu masuk dalam kawasan Hutan Negara Register 44,” katanya. (*)
FOTO IST
SELAMAT BERTUGAS: Bupati Lampung Barat Mukhlis Basri menyematkan tanda jabatan peratin Pekon Penengahan Karyapenggawa kemarin.
MENGGALA - Kejaksaan Negeri Menggala terus melakukan penyelidikan intensif atas dugaan menguapnya dana Rp1,452 Miliar. Setelah lima orang panitia anggaran (panang)masing-masing Mirza Halim, A. Safawi Sulaiman, Arya S. Ademansyah, dan Marwan yang merupakan anggota panang, kemarin Tim penyidik kembali memeriksa empat saksi lainnya yang juga anggota panang. Pantauan Radar Lampung di Kejari Menggala, kemarin pemeriksaan dilakukan sejak pukul 09.00 WIB di masing-masing ruangan jaksa. Pertama, para saksi yang kesemuanya ini berasal dari eksekutif tersebut disumpah di ruang Kasi Intel Heru Widjatmiko. Kemudian tim langsung melakukan pemeriksaan terhadap masingmasing saksi yang berjumlah empat orang tersebut. Mereka adalah Nimbang Marga, Kabag di Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (DP2KD), diperiksa langsung Kasi Datun Ristu, SH.; Rubi, bendahara di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, diperiksa Andre; Kasubsi Sospol Sigit Trenggono, M.H., mantan Asisten II Pemkab Tuba yang kini menjabat Plt. Sekkab Tuba, diperiksa Heru Widjatmiko; dan Andi Wijaya salah satu staf Ademansyah diperiksa Sima Simon, S.H. Kepala Seksi Intel Kejari Menggala Heru Widjatmiko, S.H. kemarin membenarkan bahwa pihaknya melakukan pemanggilan terhadap lima orang saksi. Namun, kemarin hanya empat yang datang karena sehari sebelumnya satu orang telah lebih dahulu memberikan keterangan. ’’Total yang telah kami periksa ada sepuluh orang. Namun, ini baru pemeriksaan saksi,” tutur mantan salah satu Kasi di Kejari Bengkulu ini. (*)
JELANG MUDIK
30
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Arus Mudik Diprediksi Naik 10%
Sepuluh Kendaraan Tidak Layak Jalan Laporan Wartawan RNN - Editor: Adi Pranoto BALIKBUKIT - Untuk menyiapkan angkutan Lebaran tahun ini, Dinas Perhubungan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Dishubparpora) Lampung Barat telah membentuk tim penanganan kelayakan jalan khusus kendaraan penumpang dan barang. Bahkan, tim gabungan Dishubparpora dan polres sudah mulai menggelar operasi sejak pekan lalu di Kecamatan Sumberjaya dan Terminal Sekincau. ’’Kita telah menggelar operasi sejak pekan lalu, hasilnya kita menemukan tujuh unit kendaraan yang layak jalan serta sepuluh bus dan truk tidak. Kita telah memberikan pembinaan kepada pengemudi yang kendaraannya tidak layak jalan, dan mereka berjanji akan melengkapi sekaligus memperbaiki kendaraannya hingga Selasa (15/9),” kata Kabid Lalu Lintas Drs. Farid Wijaya mendampingi Kadishubparpora Drs. Hi. Gatot Hudi Utomo kemarin. Dijelaskannya, sepuluh kendaraan yang tidak layak jalan itu rata-rata bannya gundul serta kipas wifer dan lampu sen rusak. ’’Kami hanya melakukan pemeriksaan secara fisik, mengenai kelengkapan surat-surat merupakan wewenang polres. Bagi kendaraan yang layak jalan telah dipasang stiker di kaca sebelah kiri,” kata dia. Lanjut Farid, kegiatan operasi ini juga digelar di Kecamatan Balikbukit, Pesisir Tengah, Bengkunat, dan Lemong. ’’Saya mengimbau kepada masyarakat pengguna jasa angkutan penumpang dan barang agar menggunakan jasa kendaraan yang telah layak jalan yang ditandai dengan pemasangan stiker,” ungkapnya. Lanjut dia, menjelang Lebaran, pihaknya juga akan membangun poskotis di tujuh titik. Yakni Kecamatan Sumberjaya, Sekincau, Bengkunat, Pesisir Tengah, Lemong, Sukau, dan Balikbukit. ’’Fungsi poskotis ini dalam rangka penanganan terjadinya lakalantas dan pelayanan selama arus mudik Lebaran. Kita berharap dengan adanya poskotis ini, nantinya dapat membantu masyarakat,” kata dia. (*)
Laporan Wirahadikusumah Editor: Adi Pranoto
FOTO RNN
SEDIKIT MENINGKAT: Transportasi alat berat menjelang angkutan Lebaran di Pelabuhan Bakauheni mulai terjadi sedikit peningkatan kemarin. Sementara penumpang jalan kaki dan kendaraan umum maupun pribadi masih normal.
Lima Perlintasan Dijaga Khusus Laporan Segan Petrus S. Editor: Adi Pranoto BANDARLAMPUNG – Lima perlintasan kereta api akan dijaga secara khusus selama angkutan Lebaran tahun ini. Di antara lima titik perlintasan yang mendapatkan penjagaan ekstra tersebut, tiga lokasi dinyatakan rawan longsor. Kepala Stasiun KA Tanjungkarang Waroso mengatakan, ketiga lokasi rawan longsor itu an-
tara lain Km 2 Pidada–Tarahan; Km 18 Labuhanratu–Rejosari; dan Km 19 Labuhanratu–Rejosari. ’’Sedangkan dua perlintasan KA yang mendapat penjagaan khusus dari petugas adalah Km 26 Labuhanratu–Rejosari dan Km 34 Rejosari–Tegineneng,” katanya kepada harian ini kemarin. Untuk itu, lanjut Waroso, pihaknya sudah mengerahkan lima petugas tambahan yang bertugas menjaga lima titik perlintasan yang dianggap rawan terjadi ke-
celakaan selama arus mudik dan balik Lebaran tahun ini. ’’Petugas mulai bekerja sejak H-10 hingga H+10. Jumlah personel yang dikerahkan hanya lima orang. Artinya, satu titik pelintasan berjumlah satu orang,” terang mantan Kepala Stasiun KA Baturaja ini. Lebih lanjut, Waroso menjelaskan bahwa proses penjagaan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadi kecelakaan akibat anjloknya rel kereta dan kecelakaan yang sering terjadi di pin-
tu perlintasan. ’’Selain itu, petugas jaga ini dapat memperlancar arus lalu lintas ketika kereta hendak melintasi pelintasan yang tidak memiliki pintu,” ungkap pria kelahiran Purwokerto ini. Pihak PT KA sendiri juga sudah menutup dua pintu perlintasan liar kereta api yang ada di Bandarlampung. Penutupan itu disebabkan seringnya terjadi tabrakan antara kereta dan kendaraan yang lewat. Keduanya yakni perlintasan liar di Kampung Da-
nau Toba dan Danau Towoti di bilangan Kecamatan Kedaton. Penutupan jalur perlintasan ini dikhususkan kepada pemilik kendaraan roda empat atau lebih. Jadi pada tanggal tersebut, PT KA akan memasang patok di perlintasan Danau Toba dan Danau Towoti selama dua minggu. Pada masa percobaan ini, akan dilihat reaksi pengguna jalan. Kalau masih ada kendaraan roda empat yang melintas, mungkin akan dipasang penghalang jalan yang lebih besar.
Pihak PT KA mencatat, sejak April 2008–Mei 2009, ada lima kecelakaan yang terjadi di perlintasan liar tersebut. Artinya, perlintasan itu sangat berbahaya bagi keselamatan pengguna jalan. Hal inilah yang mendasari penutupan perlintasan liar tersebut. Apalagi di sekitar perlintasan tersebut kini banyak rumah warga yang sering mengganggu jarak pandang masinis. Akibatnya, masinis sering tidak melihat apabila ada kendaraan yang lewat pada perlintasan tanpa penjaga ini. (*)
Tertibkan PKL Pasar Sribhawono Laporan Zulkarnain Editor: Adi Pranoto
BENAHI JALINBAR Sejumlah pekerja sibuk membenahi marka jalan di jalinbar di Kelurahan Fajaresuk, Pringsewu, kemarin. FOTO AGUS S.
BANDARSRIBHAWONOMengantisipasi terjadinya kemacetan pada arus mudik Lebaran tahun ini, pemerintah Desa Srimenanti, Kecamatan Bandarsribhawono, Lampung Timur, dalam waktu dekat menertibkan pedagang kaki lima Pasar Simpang Sribhawono. Antisipasi ini dilakukan karena di jalan lintas pantai timur, tepatnya di depan Pasar Simpang Sribhawono, sering terjadi kemacetan. ’’Penertiban akan kami lakukan bersama aparat kepolisian, Pol. PP, dan koramil,” terang Nurcholis, Pj. kepala Desa Srimenanti, kemarin. Penertiban, lanjutnya, dilaku-
kan terhadap PKL yang berdagang di depan pasar dan pinggir jalinpantim. Adanya PKL yang berjualan di pinggir jalan ini, diakuinya, merupakan salah satu penyebab sering terjadinya kemacetan di jalinpantim perbatasan Desa Srimenanti dan Matarambaru. Sebelumnya, lanjut pria yang juga menjabat Sekdes Srimenanti ini, pihaknya telah melakukan penertiban PKL tahun lalu. Namun, karena proses ganti rugi jalinpantim di Desa Pasar Srimpang Sribhawono khususnya yang masuk wilayah Desa Srimenanti belum juga dilakukan, PKL kembali menempati lokasi tersebut untuk berdagang. Pihak desa sendiri sebelumnya memang sudah berencana memindahkan pada PKL ke lokasi yang ada di dalam pasar. Na-
mun, karena proses ganti rugi terhambat, pembangunan kios untuk PKL juga terlambat. Penertiban yang dilakukan tahun lalu tersebut, jelas Nurcholis, merupakan bentuk kesepakatan bersama antara pedagang dan pemerintah untuk mengatasi kesemrawutan Pasar Simpang Sribhawono. Selain itu, berdasarkan pendataan yang dilakukan oleh tim inventarisasi pembebasan jalinpantim, sebagain besar tempat pedagang menggelar dagangannya terkena perluasan jalinpantim. Awalnya, lanjut Nurcholis, pihaknya memang mengalami kesulitan untuk melakukan penertiban PKL, terutama mereka yang berdagang di pinggir jalinpantim. Kesulitan ini terjadi karena masih kurangnya kesadaran pedagang untuk berdagang di dalam pasar.
’’Mereka beralasan, di pinggir jalan pembeli lebih banyak,” ujar dia. Alasan lain yang diungkapkan pada umumnya mereka mengaku tidak punya tempat untuk menggelar dagangannya di dalam pasar, serta belum difungsikannya jalinpantim. Karena ganti rugi pembebasan jalinpantim yang ada di Desa Srimenanti belum juga terealisasi, PKL yang telah ditertibkan kini kembali berdagang di pinggir jalan sehingga mempersempit badan jalan. Selain para pedagang, kemacetan di depan Pasar Simpang Sribhawono juga disebabkan banyaknya yang memarkir kendaraan di bahu jalan. ’’Di hari pasaran bisanya sering macet. Karenanya menjelang arus mudik, penertiban di depan pasar perlu dilakukan,” terangnya. (*)
BANDARLAMPUNG- Arus mudik Lebaran 2009 diperkirakan mengalami peningkatan arus orang dan barang mencapai 7–10%. Hal ini seiring peningkatan arus transportasi sepeda motor yang setiap bulan bertambah. Kurang lebih 400 unit, disusul dengan mobil pribadi 200 unit per bulan. ’’Sepeda motor akan menjadi pilihan utama masyarakat untuk mudik karena dinilai lebih murah, mudah, dan cepat,” ujar Kapolda Lampung Brigjen Pol. Ferial Manaf dalam sambutan yang dibacakan Irwasda Kombespol Krido Sudibyo pada acara Operasi Zebra dalam rangka keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas dalam menghadapi hari raya Idul Fitri 1430 H di halaman upacara Mapolda Lampung kemarin. Kendati demikian, terus Krido, Operasi Zebra tidak memilih dan menilai jenis kendaraan apa yang dipakai dalam transportasi saat mudik ini lantaran pada prinsipnya semua angkutan orang maupun barang menjadi fokus dan target. Ini dilakukan untuk menekan dan mengurangi terjadinya lakalantas serta memberikan pelayanan bagi para pemudik yang akan menggunakan bus/kendaraan umum di terminal, subterminal, dan stasiun. ’’Karena itu, melalui Operasi Zebra 2009 ini perlu dipertajam pemahaman tugas dan fungsi masing-masing sektor terkait,” tandas Krido. Orang nomor tiga di jajaran Polda Lampung itu menjelaskan, hal yang perlu diperhatikan dalam mudik kali ini adalah kelayakan bus umum yang digunakan, dokumen kendaraan bermotor, pemeriksaan tarif yang diberlakukan, pemeriksaan terhadap sopir bus AKAP dan AKDP, serta penggunaan alat-alat keselamatan kendaraan bermotor. ’’Tempat yang sering dijadikan untuk ngetem di semua ruas jalan dan penertiban tempat parkir truk yang akan menyebrang ke Pelabuhan Merak juga menjadi perhatian kita,” tukasnya. Krido menambahkan, Operasi Zebra yang berlangsung sejak 2– 11 September 2009 ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menciptakan keamanan dan ketertiban serta kelancaran berlalu lintas sehingga dapat menurunnya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Sebelumnya, Dephub RI memprediksi jumlah pemudik Lebaran pada tahun ini menurun sekitar sekitar 22,39 persen dari tahun lalu atau sekitar 16,3 juta orang. Pada 2008, jumlah pemudik sendiri mencapai 22,27 juta atau naik 4,57 persen dari 2007 yang berjumlah 21,29 juta orang. ’’Kami perkirakan akan mencapai 16,3 juta pemudik tahun ini,” kata Menhub Jusman Syafii Djamal di Dephub Jakarta, Senin (31/8). Diperkirakan, penurunan pemudik ini dikarenakan sebagian warga ingin berlebaran di tempatnya masing-masing. (*)
31
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
Gubernur Safari di Pesawaran Laporan RNN Editor: Abdul Karim
GEDONGTATAAN – Dipimpin langsung Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P., Tim I Safari Ramadan Provinsi Lampung sore ini (2/9) rencananya mengunjungi Kabupaten Pesawaran. Kegiatannya dipusatkan di Masjid Jami Nurul Islam, Desa Bogorjo, Kecamatan Gedongtataan. Menurut Kabag Humas Pesawaran Djohndrawadi, Pj. Bupati Pesawaran Djunaidi Djaya, Sekretaris Kabupaten Ruslan, berikut jajaran serta camat sePesawaran pun telah siap mendampingi tim tersebut. Safari Ramadan gubernur
ini, terangnya, akan diisi silaturahmi dengan masyarakat. Kemudian buka puasa bersama, salat magrib berjamaah, tarawih, dan siraman rohani. ’’Gubernur juga berencana menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Nurul Islam dan santunan bagi 50 orang anak yatim,” jelasnya. Lebih lanjut Djohndrawadi mengatakan, bantuan tidak hanya dari Tim I Safari Ramadan Provinsi Lampung. Tapi juga dari pihak Pemkab Pesawaran melalui bagian kesejahteraan sosial. ’’Bantuan ini juga akan diserahkan langsung Pj. Bupati Pesawaran Djunaidi Djaya kepada pihak masjid,” tutupnya. (*)
Wendy Silaturahmi dengan Nelayan Laporan Wartawan RNN Editor: Abdul Karim
FOTO ABDUL KARIM
SERAHKAN TUMPENG: Rektor USBRJ Nanang Iskandar Fauzie menyerahkan tumpeng kepada Wali Kota Bandarlampung Eddy Sutrisno dalam acara buka puasa bersama di kampus setempat kemarin (1/9).
Jangan Sembarang Bedah Alquran! Laporan/Editor: Abdul Karim
BANDARLAMPUNG – Umat Islam wajib mempelajari dan memahami Alquran secara utuh dan mendalam. Untuk kemudian mengamalkannya dalam kehidupan sebagaimana diperintahkan Allah Swt dalam kitab suci tersebut. Namun demikian, menurut Ustad Ahmad Buchori Muslim, Lc. M.A., harus berhati-hati jika mau melakukan pembedahan. ’’Sebab, salah-salah justru
bisa menyesatkan,” taujih Buchori dalam siraman rohaninya sesaat sebelum buka puasa bersama civitas akademika Universitas Sai Bumi Ruwa Jurai (USBRJ) di aula Fakultas Teknik kampus setempat kemarin (1/9). Seperti yang terjadi akhirakhir ini, tidak sedikit aliranaliran Islam yang menyimpang dari ajaran Islam. ’’Betul dalildalil yang digunakannya Alquran. Tapi, mereka salah kaprah dan tidak tuntas dalam menafsirkannya,” tandasnya.
Menurutnya, sedikitnya ada delapan syarat untuk bisa membedah atau menafsirkan isi Alquran. Pertama, harus orang yang berakhlak baik dan benarbenar beriman kepada Allah, tidak menafsirkan Alquran berdasarkan logika. Kedua, si penafsir harus terbebas dari kepentingan pribadi atau golongan (tidak boleh subjektif). Ketiga, penafsir harus menafsirkan antara ayat satu dengan lainnya serta surat satu dengan lainnya (saling melengkapi). Keempat, penafsir harus
menguasai hadis-hadis Nabi Muhammad SAW. Kelima, jika tidak menemukannya pada hadis Nabi maka kembali pada tafsir sahabat dan para tabiin. Keenam, penafsir harus menguasai bahasa Arab secara mendetail. Ketujuh, penafsir wajib memiliki ilmu pengetahuan luas tentang Alquran. Kedelapan Penafsir harus punya ketelitian dan pemahaman tidak hanya secara vertikal. Tetapi juga mendalam ’’Sebenarnya, penafsiran Al-
quran sudah tuntas. Kita tinggal mengkaji teknis mengaplikasikannya. Misalnya dalam Alquran disebutkan minuman khamar (keras) adalah haram. Kita sekarang tinggal mengklasifikasi minuman-minuman mana saja masuk kategori tersebut,” pungkasnya. Hadir dalam buka puasa bersama tersebut wali kota Bandarlampung selaku pembina Yayasan USBRJ. Kemudian Rektor USBRJ Nanang Iskandar Fauzie berikut semua dosen setempat. (*)
MATARAMBARU – Safari Ramadan tidak hanya dilakukan jajaran pemerintah provinsi dan kabupaten. Kegiatan serupa juga digelar aparat kecamatan. Seperti terlihat di beberapa kecamatan di Lampung Timur. Kecamatan Matarambaru misalnya, menggelar safari Ramadan sejak 26 Agustus lalu di Desa Kebundamar. Menyusul kemudian 27 Agustus di Desa Wayareng dan 2 September di Telukdalam bersamaan safari Ramadan Pemkab Lamtim. Sedangkan, kegiatan serupa di Desa Rajabasabaru, Matarambaru, dan Tulungpasik rencananya 7–9 September. Terkahir, di Desa Mandalasari pada 14 September. Sekretaris Kecamatan Matarambari Siswanto mengatakan tujuan safari tersebut selain ajang silaturahmi denga warga juga menyerap aspirasi masyarakat dari masing-masing desa. ’’Selain menetapkan
jadwal safari Ramdaan, pemerintah Kecamatan Matarambaru juga menetapkan musala dan masjid yang akan menerima bantuan dari pemerintah Lamtim,” katanya. Untuk masjid, lanjutnya, akan diberikan kepada Masjid Al-Istiqomah, Desa Telukdalem. Sementara, bantuan musala kepada Musolah Nurul Janah Dusun VI Desa Matarambaru. Pemberian bantuan kepada masjid dan musala di Kecamatan Matarambar rencanannya dilakukan bersamaan jadwal safari Ramadan tim kabupaten yang rencananya dipusatkan di Masjid Al Istikomah, Dusun II, Desa Telukdalem, 2 September 2009. ’’Kemarin, safari Ramdan dilakukan di Dusun IV, Desa Sadarsriwijaya,” tukasnya. Sementara di Kecamatan Labuhanmaringai, safari Ramdaan digelar sejak 25 Agustus lalu. ’’Hingga kemarin, dari 11 desa yang ada di kecamatan ini safari tinggal di empat desa. Yakni Karyatani, Sukorahayu, Karanganyar, dan Karyamakmur,” pungkasnya. (*)
Perbanyak Waktu Zikir Laporan Wirahadikusumah Editor: Abdul Karim
Kecamatan pun Bersafari Ramadan Laporan Zulkarnain Editor: Abdul Karim
KETAPANG – Bupati Lampung Selatan Wendy Melfa kemarin giliran mengunjungi Kecamatan Ketapang. Dalam Safari Ramadan 1430 H di Masjid Nurul Huda kecamatan setempat, orang nomor satu di Lamsel ini didampingi jajaran pemkab dan sejumlah muspida. Dalam kesempatan tersebut, Wendy memanfaatkannya bersilaturahmi dengan masyarakat setempat yang mayoritas nelayan. Ramah-tamahnya pun seputar tempat pelelangan ikan (TPI) desa setempat. Seperti halnya safari Ramadan bupati di kabupaten lainnya, pada kesempatan sama Wendy juga memberikan sejumlah bantuan kepada pengurus masjid. Tidak terkecuali masyarakat kurang mampu di Desa
Ketapang khususnya. Bantuannya khusus pengurus masjid, antara lain berupa 250 buku yasin, 10 buah Alquran, dan sejumlah uang tunai. Sedangkan bagi warga tidak mampu berupa uang tunai yang diserahkannya secara simbolis. Kabag Humas Pemkab Lamsel Darmawan mengatakan, pelaksanaan Safari Ramadan Pemkab Lamsel akan berlangsung selama bulan puasa secara bergilir. ’’Dalam kunjungan silaturahmi dalam bentuk safari Ramadan ini dirangkai beberapa kegiatan seperti buka puasa bersama serta salat magrib, isya, tarawih berjamaah,” terangnya. Khusus 8 September, imbuhnya, kabupatennya kedatangan rombongan Safari Ramadan Provinsi Lampung. Tempatnya dipusatkan di Majid Agung Kalianda. (*)
CARI IKAN Salah satu kegiatan ngabuburit (menunggu sore) anak-anak di Lampung Tengah. FOTO RNN
BANDARLAMPUNG – AKBP Hi. Yusril Hakim Yhs. mengaku pada bulan Ramadan ini lebih banyak berzikir. Itu dilakukan di sela mengerjakan tugas keduniawiannya. ’’Pertama, sebagai mengintrospeksi tingkat keimanan dan ketakwaannya terhadap Allah Swt. Kedua, jelas untuk mencari pahala sebanyak-banyaknya di bulan suci ini,” tuturnya saat ditemui di Mapolda Lampung kemarin (1/9). Wakil Direktur Intelkam Polda Lampung ini juga mengatakan, selain memperbanyak waktu zikir, ia rutin memberikan sedekah kepada yang berhak. ’’Meskipun tidak banyak. Terpenting dengan hati ikhlas,” ungkapnya. Meskipun rutinitas ibadahnya lebih ditingkatkan di bulan penuh rahmat ini, tugas pokoknya sebagai seorang polisi tidak
Yusril Hakim
ditinggalkan. ’’Saya tidak menjadikan puasa sebagai alasan malas bekerja. Sebab, di sinilah Allah Swt mencoba iman kita,” tandasnya. Di bulan suci Ramadan ini, ia juga terus meningkatkan silaturahminya. Baik itu dengan saudara-saudaranya, rekan kerja, dan para tetangganya. (*)
32
RABU, 2 SEPTEMBER 2009
PEMBACA dan Relasi yang budiman, selama Ramadan 1430 Hijriah ini, Radar Lampung bekerja sama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung membuka dialog seputar syariah, zakat fitrah, dan semua amalan Ramadan. Pertanyaan dapat dikirim via pos ke Graha Pena Lampung, Jl. Sultan Agung No. 18, Bandarlampung, atau melalui e-mail redaksi@radarlampung.co.id. Bisa dikirim via SMS ke nomor 081272506677. Selamat menunaikan ibadah puasa.
Bantah Anggapan 100 Persen Masuk Surga Laporan Eka Yuliana Editor: Senen
Assalamuallaikum Wr. Wb. BAPAK Ustad Yth. Apakah benar dosa-dosa besar seperti membunuh, berzina, dan dosa besar lain masih bisa diampuni atau dimaafkan oleh Allah apabila kita bertobat, kecuali syirik? (08975715443) Waallaikumsalam Wr. Wb. BETUL. Semua dosa besar yang dilakukan umat-Nya masih dimaafkan oleh Allah dengan catatan bertobat. Satu dosa yang tak diampuni adalah menyekutukan Allah atau syirik. Assalamuallaikum Wr. Wb. BAPAK Ustad Yth. Boleh tidak kita beramal sesuatu, tapi amalan itu diatasnamakan untuk kedua orang tua saya yang sudah dipanggil Allah SWT? Terima kasih sebelum dan sesudahnya. (081379057886) Waallaikumsalam Wr. Wb. BERAMAL sesuatu yang diatasnamakan orang tua yang sudah meninggal adalah sebagai wujud anak kepada orang tuanya. Beramal tersebut merupakan sebagai wujud doa dari anak kepada orang tuanya. Insya Allah amal tersebut sampai atau diterima oleh Allah SWT. Drs. Hi. Mawardi A.S. Ketua MUI Provinsi Lampung
Cegah Penyakit Sariawan KONDISI tubuh yang lemah dapat menyebabkan mudah terkena sariawan. Ketika berpuasa, tubuh tidak mendapatkan makanan pada siang hari dan banyaknya aktivitas membuat tubuh menjadi lemah. Ketika puasa, tubuh kehilangan cairan (dehidrasi). Hal ini yang dapat menyebabkan kondisi mulut kering, di mana merupakan bagian dari pemicu sariawan. Selain itu, stres juga merupakan salah satu pemicu terbesar yang menyebabkan sariawan. Menurut drg. Etty Safitri, MC. drg. Etty Safitri, MC., dokter spesialis gigi di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek Bandarlampung, tip untuk penyakit sariawan hampir sama dengan bau mulut. Agar terhindar dari penyakit sariawan selama berpuasa, berikut tip sehat yang diberikannya: Sikat gigi minimal tiga kali sehari. Yakni setelah sahur, sesudah berbuka, dan menjelang tidur. Ketika berbuka puasa, usahakan dimulai dengan mengonsumsi/minum air hangat. Setelah itu, baru boleh minum air dingin. Kondisi mulut yang kering bila langsung terkena perubahan suhu yang ekstrem akan menyebabkan matinya sel-sel epitel pelindung mukosa mulut. Bila hal ini terjadi akan gampang terkena sariawan. Memperbanyak makanan yang mengandung serat, seperti sayuran dan buah yang banyak mengandung vitamin C. Hindari makanan yang terlalu panas, terlalu dingin, dan terlalu pedas. Sebab, dapat menyebabkan gusi atau bibir kita luka dan menyebabkan panas dalam. Minum vitamin tambahan, seperti vitamin C dan B 12 asal tidak berlebihan. Hindari stres, salah satu pemicu terbesar datangnya berbagai penyakit. (maria ulfa)
FOTO EKA YULIANA
LAUNCHING BUKU: Penulis buku berjudul Allah pun Taubat, Muhammad Farid (tengah), saat membedah bukunya di lantai 2 Toko Buku Fajar Agung, Bandarlampung, kemarin.
Alquran Beri Solusi Seluruh Masalah Laporan/ Editor: Senen BANDARLAMPUNG – Pada 17 Ramadan 1430 Hijriah atau bertepatan dengan Senin (7/ 9), seluruh umat muslim akan memperingati Nuzulul Quran atau turunnya Alquran. Surat Alquran yang kali pertama turun adalah surat Al Alaq ayat 1–5 yang diterima Nabi Muhammad SAW saat berkhalwat di Gua Hira. Surat ini dinamai Al Alaq (segumpal darah), diambil dari perkataan Alaq yang terdapat pada ayat 2 surat ini. Surat ini juga dinamai dengan Iqra atau Al Qalam.
Menurut Ketua Dewan Dakwah Islam Indonesia (DDII) Provinsi Lampung Nazir Hasan, Alquran adalah panduan atau petunjuk hidup manusia di muka bumi ini. Dalam Alquran juga dijelaskan mengenai tata cara berhubungan antara manusia dengan Allah (habluminnallah) dan hubungan manusia dengan manusia (habluminanas) ’’Petunjuk habluminnallah seperti tata cara menjalankan salat, puasa, dan haji. Sedangkan habluminanas seperti diterangkan tata cara berakhlak, bersosial, dan seksual. Seluruhnya diterangkan dalam Alquran,” kata Nazir Hasan kemarin.
Petunjuk dalam Alquran lebih banyak dengan cara logika. Karena ini suatu mukjizat, petunjuk ini tak usang karena waktu. Artinya, sudah berlaku sajak zaman Nabi Muhammad SAW hingga akhir zaman nanti. ’’Alquran memberi jawaban seluruh masalah manusia yang tak terjawab dengan ilmu. Sebab, Alquran memberi kepuasan, ketenteraman, dan ketenangan jiwa. Ini dapat diperoleh dengan salat, zikir, dan puasa,” kata mantan anggota DPRD Bandarlampung ini. Salah satu contoh masalah yang sering dihadapi manusia dan terjawab oleh Alquran, be-
BERIKAN SIRAMAN ROHANI Wakil Bupati Lampung Barat Dimyati Amin saat melakukan Safari Ramadan di Kecamatan Pesisir Selatan kemarin.
Es Lapangan Tembak Senayan BERBUKA puasa dengan menu es pastinya sudah biasa. Namun, es yang satu ini berbeda dari yang lain. Minuman ini merupakan menu khusus di Bakso Lapangan Tembak Senayan, Chandra Superstore Tanjungkarang. Anda dapat mencoba membuatnya sendiri di rumah sebagai menu berbuka atau datang langsung ke tempat makan ini. Bahan: Puding agar-agar warna merah dan hijau Buah advokat Mutiara atau pacar cina Cincau hitam Selasih Roti tawar Leci Nanas Sari buah kelapa Air kelapa Sirop cocopandan Susu kental cokelat Susu kental putih Cara Membuat: Masukkan bahan yang ada satu per satu ke dalam gelas, lalu tambahkan air kelapa. Kemudian masukkan es batu yang telah diserut. Siram selasih di atasnya. Tambahkan buah leci, lalu siram dengan sirop cocopandan, susu kental putih, dan cokelat. Sajikan! (eka yuliana)
ber Nazir Hasan, seorang perempuan atau istri ditakdirkan cerewet atau banyak ngomong. Ini terkadang membuat pusing kaum laki-laki atau suami. ’’Dalam Alquran surat Al Muzamil disebutkan, ’’Sabarlah, maka ia akan berhenti sendiri bicara,” kata Nazir. Selain itu, seorang laki-laki ditakdirkan sebagai sosok yang pongah, otoriter, dan ingin menang sendiri. Dijawab dalam Alquran bahwa lak-laki ingin dimulyakan dan dicintai. Mulyakan dan cintai laki-laki, maka ia akan tunduk seperti Aisyiah yang bisa menundukkan Raja Firaun,” pungkasnya. (*)
FOTO HUMAS PEMKAB LAMBAR
BANDARLAMPUNG – Penulis muda berbakat asal Lampung, Muhammad Farid, meluncurkan bukunya dengan judul Allah pun Taubat. Acara launching digelar kemarin di lantai 2 Toko Buku Fajar Agung, Jl. Raden Intan, Bandarlampung. Di dalam buku hasil editan Adian Saputra ini, Farid menjelaskan bahwa tak 100 persen benar anggapan orang bahwa orang muslim pasti masuk surga. ’’Dengan anggapan itu, banyak muslim yang kemudian mengabaikan ibadah kepada Allah,” katanya kemarin saat peluncuran bukunya. Menurutnya, berdasarkan salah satu ayat dalam Alquran, Allah menyebutkan barang siapa yang berbuat kebaikan lebih sedikit dari kejahatan yang ia lakukan, maka ia akan kekal dalam neraka. Karena itu, setiap muslim wajib melakukan tobat karena Allah SWT. Menurutnya, masih banyak kaum muslim yang melakukan tobat ’’sambal”. Yakni tidak sepenuh hati dan bersifat sementara. Dalam buku tersebut, segala petunjuk tentang pentingnya bertobat dipaparkan dengan jelas. Buku terbitan CV Anugerah Panjang ini berisi beberapa bab. Seperti tentang kiat-kiat memahami Alquran. Dalam bab ini, kita diajarkan cara efektif untuk memahami isi sesungguhnya dari kitab Allah tersebut. ’’Jangan hanya membaca. Sebagai muslim, kita wajib memahami isi dan mengamalkannya,” lanjut pria 31 tahun ini. Kemudian ia juga menuliskan tentang kiat masuk surga tanpa mampir ke neraka, kematian itu indah, Allah pun Taubat sesuai dengan judul bukunya, lalu hidup itu indah. Mujizat Alquran juga diceritakan oleh alumni Fakultas Ekonomi Unila ini. Proses Allah SWT menurunkan Alquran secara bertahap kepada umatnya. Inti dari buku ini, kata Farid, yakni ingin menggambarkan kepada setiap muslim bahwa hakikatnya hidup di dunia ini adalah kembali ke Allah. ’’Biasa kita menyebutnya tobat. Pada momen Ramadan ini merupakan waktu yang tepat untuk kita memutuskan bertobat karena Allah,” tandasnya. Dalam bukunya ini, putra kedua pasangan Hi. Sukri dan Hj. Siti Marwiyah ini juga menjelaskan rahasia Jepang, Tiongkok, Zulkarnain, Ya’jud, dan Ma’jud dalam Alquran, serta cara Nabi Muhammad SAW menghadapi penghinaan. Lewat buku yang ia tulis ini, Farid berharap umat muslim yang membacanya dapat meluruskan angapan bahwa muslim pasti masuk surga. ”Orang yang berdosa merupakan orang yang lebih banyak dosa daripada pahala. Meskipun muslim, maka orang berdosa akan kekal selamanya di neraka,” pungkasnya. (*)
Di Lambar Lebih Daging, Kurang Telur Laporan Wartawan RNN Editor: Senen BALIKBUKIT – Masyarakat Kabupaten Lampung Barat tak perlu cemas mengenai ketersediaan daging dan telur menjelang hari raya Idul Fitri 1430 H. Sebab, stok daging dan telur di Lambar melimpah. Bahkan, Lambar sebagai pemasok ternak sapi dan kambing ke provinsi lain. ’’Lambar kelebihan stok daging. Karena itu, kita sering mengekspor ke luar daerah, seperti Provinsi Bengkulu, Sumatera Selatan, dan Jakarta,” kata Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Lambar Drs. Syamsi Mursalin kemarin. Dijelaskannya, sentral ternak sapi dan
kambing di Lambar berada di Kecamatan Gedungsurian, Waytenong, dan Sumberjaya. ’’Rata-rata petani menjual kambing setiap bulannya 200–300 ekor. Selama ini, kita juga telah memberikan pembinaan kepada para peternak sapi maupun kambing,” imbuhnya. Khusus stok ayam ras dan telur di Lambar kosong. Meski demikian, masyarakat tidak perlu khawatir karena stoknya akan didatangkan dari luar Lambar. ’’Dalam rangka memenuhi kebutuhan ayam ras dan telur, banyak pengusaha yang akan menyalurkan ke Lambar. Tapi, dengan catatan membawa surat keterangan dari dokter hewan yang menyatakan bahwa ayam tersebut tidak terserang flu burung,” katanya.
Sekadar diketahui, ketersediaan sapi siap potong hingga kini ada 3.960 ekor. Namun, yang dibutuhkan sekitar 370 ekor. Rinciannya, Ramadan 225 ekor, Idul Fitri 59 ekor, Idul Adha 59 ekor, serta Natal dan tahun baru 27 ekor. Sedangkan ketersediaan domba/kambing sebanyak 28.050 ekor dan jumlah kebutuhan sebanyak 947 ekor. Kebutuhan Ramadan 561 ekor, Idul Fitri 178 ekor, Idul Adha 118 ekor, serta 89 ekor untuk Natal dan tahun baru. Sementara ketersediaan ayam potong jenis ras untuk saat ini kosong. Sedangkan yang diperlukan sebanyak 398.800 ekor. Untuk Ramadan 280.500 ekor, Idul Fitri 56.100 ekor, Idul Adha 28.600 ekor, serta Natal dan tahun baru 28.600 ekor.
Sedangkan persediaan buras/itik hingga kini sebanyak 456.500 ekor. Namun, yang diperlukan hanya sebanyak 180.950 ekor. Rinciannya, Ramadan 123.750 ekor, Idul Fitri 28.600 ekor, Idul Adha 17.292 ekor, serta Natal dan tahun baru 14.300 ekor. Untuk telur ayam ras persediaan kosong. Sedangkan kebutuhan mencapai 90.200 kg. Rinciannya, untuk kebutuhan Ramadan 66.000 kg, Idul Fitri 11 ribu kg, Idul Adha 8.800 kg, serta kebutuhan Natal dan tahun baru 4.400 kg. Lalu, telur ayam buras atau itik untuk ketersediaan saat ini sebanyak 83.050 kg dan yang dibutuhkan 54.389 kg. Pada Ramadan 20.597 kg, Idul Fitri 11 ribu kg, Idul Adha 17.292 kg, serta 5.500 kg untuk Natal dan tahun baru. (*)