RADAR LAMPUNG | Jumat, 19 Juni 2009

Page 1

JUMAT, 19 JUNI 2009

32 HALAMAN/Rp3.000,-

Brankas Disnaker Pemprov Lampung Dicuri Laporan Widi/Wirahadikusuma Editor: Suprapto

BANDARLAMPUNG – Jajaran Poltabes Bandarlampung terus mendapat pekerjaan mengungkap pencurian uang. Setelah ATM BRI di halaman kantor BPKP pada Rabu (17/6) dirampok, kemarin brankas milik Disnakerduktrans Provinsi Lampung dibongkar. Pencuri yang diperkirakan lebih dari dua orang itu

berhasil menggondol uang tunai Rp61 juta dari dalam brankas tersebut. Menurut salah seorang saksi yang kali pertama mengetahui aksi pencurian, Sukirno (35), dirinya menyadari bahwa kantornya dibobol maling setelah melihat ruangan bendahara acak-acakan. Juga brankas di ruangan itu telah dibongkar paksa. ’’Saya kira-kira datang sekitar pukul 06.00 WIB,” terangnya ketika ditemui di Mapolsekta Telukbetung Utara. Kasubbag Keuangan Disnakerduktrans Provinsi

Lampung Endang Handayani menyebutkan ada lima brankas di ruangan tersebut. Dari lima brankas, empat di antaranya dibobol. Sementara, satu lainnya belum sempat dibuka. Menurutnya, dari empat unit brankas yang dibobol, tiga dalam keadaan kosong. Sedangkan satu unit brankas berisi uang tunai sebesar Rp61 juta. ’’Ada Rp61 juta yang dibawa kabur maling. Baca ”BRANKAS” Hal. 4

DEBAT CAPRES

Megawati Serang SBY-JK Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto

FOTO JPNN

DEBAT CAPRES: Capres Megawati Soekarnoputri, Susilo Bambang Yudhoyono, dan Jusuf Kalla dalam debat capres tadi malam.

Protes Malaysia, Stop Kirim TKI Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto

FOTO MUHAMMAD IQBAL/SATELIT NEWS

KONTES ROBOT: Dalam kontes robot tingkat dunia di San Fransisco, USA, tim Indonesia berhasil merebut medali emas. Nampak Rodi Hartono (kanan) memperlihatkan robot buatannya kepada Dirjen Dikti Fasli Jalal.

JAKARTA – Pemerintah akhirnya memutuskan menghentikan sementara pengiriman tenaga kerja Indonesia (TKI) ke Malaysia. Pemerintah menunggu kesungguhan pemerintah Malaysia untuk memproses hukum majikan Siti Hajar, TKI yang menjadi korban kekerasan di Malaysia. ’’Pengiriman TKI ke Malaysia dihentikan sampai ada respons pemerintah Malaysia mengenai proses hukum terkait kasus Siti Hajar. Kasusnya harus selesai dahulu, baru kita evaluasi lagi penempatan TKI yang baru,” ujar Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Erman Suparno di Jakarta kemarin. Erman menuturkan, kewenangan untuk menghentikan penempatan ke Malaysia memang dimiliki Depnakertrans. Namun, pemerintah akan membahas terlebih dahulu dengan menteri terkait. Setelah itu akan diambil keputusan untuk

menghentikan sementara pengiriman TKI ke Malaysia. Pada Selasa pekan depan, Menakertrans Erman Soeparno akan bertemu dengan menteri luar negeri, menteri negara pemberdayaan perempuan, menteri hukum dan HAM, menteri dalam negeri, Kapolri, dan atase ketenagakerjaan di seluruh dunia untuk melakukan evaluasi penempatan dan perlindungan tenaga kerja luar negeri di Malaysia dan negara-negara penempatan lainnya. Pertemuan tersebut juga menindaklanjuti pertemuan bilateral dengan Menteri Sumber Manusia Malaysia Datuk Subramaniam di sela-sela sidang tahunan International Labour Conference (ILC) yang di Genewa, Swiss, Kamis lalu. Dalam pertemuan bilateral itu telah disepakati bahwa pemerintah Malaysia akan mewajibkan para pengguna TKI untuk bertanggung jawab bila melakukan tindak kekerasan terhadap tenaga kerja mereka.

Kali Pertama, Bisa Ngobrol Sambil Terapi Tumor

Laporan ROHMAN B., CHONGQING Editor: Suprapto

TEMBOK tinggi ruang lobi markas Haifu Chongqing bergambar awal kehidupan, yakni sperma dan telur. Gambar superbesar itu memenuhi tembok samping. Sebuah bulatan telur dengan garis tengah kirakira satu meter ’’dikejar’’ oleh ratusan sperma yang ukurannya sebesar ikan lele dumbo. Gambar biru tua dengan latar biru muda itu diberi aksen kabur seperti pembesaran foto medis. ’’Tubuh kita sudah diprogram sejak awal,” kata Xiang Peng, asisten presiden dan manajer internasional Hifu, di markas Hifu, Qingsong Road 1, Chongqing, Tiongkok, Jumat (12/6). Sesuai dengan program itu,

FOTO JPNN

TEMUAN LAIN: Seapopinna, temuan lain Chongqing Haifu Technology yang juga memesona dunia kedokteran.

Ingin Berlangganan, Hubungi: (0721) 782306-7410327-085279662666

Baca ”MEGAWATI” Hal. 4

KPK Buru Anwar Nasution Laporan Wartawan JPNN Editor: Suprapto

Baca ”PROTES” Hal. 4

Pisau Haifu, Revolusi Dunia Medis dari Chongqing, Tiongkok

Lewat riset yang sudah berlangsung 17 tahun, Chongqing Haifu Technology tidak hanya menemukan ’’Pisau Haifu’’. Masih ada dua lagi temuannya yang juga memesona dunia kedokteran. Siapa orang-orang di balik sukses itu?

JAKARTA – Debat calon presiden (capres) putaran pertama, tampaknya, menjadi momen Megawati menyerang capres Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Jusuf Kalla (JK). Berbagai isu menohok capres incumbent dilontarkan. Di antaranya, sulit dan maraknya pungli dalam mengurus KTP yang notabenenya menjadi hak warga. Lebih dari dua jam debat capres berlangsung. Masing-masing capres, mulai dari Mega, SBY, dan JK pun mendapatkan kesempatan menyampaikan visi-misinya di awal acara. Sesi awal ini Mega memanfaatkan dengan membeber fakta yang dialami masyarakat buruknya pelayanan

birokrasi. ’’Misalnya begitu susahnya sekarang ini warga untuk mendapatkan KTP. Selain waktunya bisa lama juga hampir pasti dipungli,” kata Mega saat memaparkan visi-misi di 10 menit sesi pertama. Sementara SBY dan JK hampir visi dan misi yang disampaikan sudah pernah didengar sebelumnya dalam berbagai kesempatan. Hanya, JK dengan pernyataan dan polahnya sesekali berhasil mengundang perhatian dan tawa penonton. Suasana makin hangat ketika moderator Anies Baswedan mulai mengutarakan satu pertanyaan untuk satu capres, sementara capres lain menanggapinya. Pertanyaan pertama diajukan kepada

setiap organ sudah punya fungsi dan tidak boleh dikurangi. Karena itulah, prinsip tindakan medis penyembuhan yang dikembangkan di Haifu adalah jangan sampai mengorbankan organ yang sehat karena menyalahi kodrat. Haifu sudah membuktikan prinsip itu dengan metode ultrasound atau ’’adisuara’’. Pencapaian pengembangan medis yang dilakukan Haifu itu kian menarik perhatian. Siapa yang tidak tergoda oleh metode penghilangan kanker tanpa pembedahan dan sakit serta bisa sembuh ’’seketika” sesudah prosedur ditempuh? Para tamu yang penasaran terus berdatangan ke markas Haifu. Para pemandu di Haifu menerima para tamu ini dengan menjelaskan spesifikasi detail layaknya penjelasan kepada calon pembeli mobil. Pemerintah Tiongkok sangat bangga, wartawan dari Indonesia yang diundang untuk melihat perkembangan negeri ’’naga ekonomi” itu pun dimampirkan ke Haifu. Yang diterangkan kepada para tamu adalah urutan cara kerja Haifu System atau ’’Pisau Haifu’’. Mereka juga disuguhi demo secara kasatmata bagaimana pemanasan terfokus dilakukan oleh ultrasound. Baca ”KALI PERTAMA” Hal. 4

JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak mau mendiamkan begitu saja semua fakta hukum yang muncul ketika persidangan mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Aulia Pohan cs pada Rabu (17/6). Pasca dijatuhkannya putusan 4,5 tahun kepada besan Presiden SBY tersebut, KPK langsung bergerak melakukan penyelidikan baru. Memang komisi tidak mengungkapkan penyelidikan apa yang tengah dimulai. Namun, langkah itu menjadi pertaruhan apakah lokomotif penanganan skandal Rp100 miliar berpuncak di Aulia cs ataukah masih bergerak. ’’Semuanya amat bergantung dengan hasil penyelidikan yang kami lakukan,” kata Wakil Ketua KPK Bibit Samad Riyanto kemarin. Dia menambahkan, setelah mengumpulkan sejumlah fakta, pimpinan akan mengevaluasi. ’’Langkah lanjutnya akan kami tentukan kemudian,” terang mantan Kapolda Kaltim tersebut. Pasca putusan Aulia cs itu, KPK memang masih memiliki setumpuk pekerjaan rumah. Di antaranya, mencari alat bukti keterlibatan mantan anggota Dewan

Anwar Nasution

Gubernur Anwar Nasution dalam rapat dewan gubernur (RDG) 22 Juli 2003. Pria yang kini menjabat ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) tersebut disebut-sebut turut menyetujui penggunaan dana Yayasan Pengembangan Perbankan Indonesia (YPPI) Rp100 miliar. Tuntutan jaksa saat menyidangkan Aulia menyebut Anwar turut mewujudkan perbuatan pidana. Namun, tindak lanjut KPK terkesan lamban. Sejauh ini lembaga superbodi itu menyatakan baru sebatas mempelajari keterlibatan Anwar. Pekerjaan lain, KPK masih harus mengejar aliran dana BI kepada lima mantan pejabat BI yang tersangkut kasus hukum. Baca ”KPK” Hal. 4

www.radarlampung.co.id


METRO BISNIS

2

JUMAT, 19 JUNI 2009

Sarana Komunikasi Bisnis

Gudang Garam Jadi Incaran Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa JAKARTA - Satu per satu perusahaan rokok keretek nasional yang sudah go public (Tbk.) dicaplok perusahaan rokok asing. Setelah Sampoerna dibeli Philips Morris, lalu Bentoel diakuisisi British American Tobaccos (BAT). Kini tinggal Gudang Garam yang masih bertahan. ’’Sekarang ini hanya tinggal Gudang Garam, terserah komisarisnya kalau mau dijual. Saya tidak tahu isi hati mereka saat ini,” ujar Ketua Umum Gabungan Perserikatan Perusahaan Rokok Indonesia (Gappri) Ismanu Soemiran kemarin. Namun, menurut dia, jika Gudang Garam dijual, maka dua perusahaan rokok global, Philips Morris dan BAT, pasti berebut. Dia mengatakan fenomena penjualan rokok keretek nasional oleh asing tidak terlepas dari kondisi pasar rokok dunia. Saat ini rokok keretek dipandang sebagai jenis yang bisa men-

dunia. ’’Mereka itu kan ahlinya di bidang industri. Saat ini rokok keretek dipandang sebagai new comer yang bisa mendunia, bisa menjadi era baru dalam industri rokok,” ungkapnya. Saat ini ada tiga perusahaan rokok keretek dalam negeri yang go public, yaitu PT H.M. Sampoerna Tbk., PT Gudang Garam Tbk., dan PT Bentoel International Investama Tbk. Dua di antaranya sudah dimiliki perusahaan asing. ’’Mereka semua adalah anggota Gappri, kami akan mengawal transisinya. Kami akan berusaha memelihara dan mengamankan,” tambahnya. Di saat industri rokok dalam negeri menghadapi berbagai tekanan regulasi, investor asing justru melihat adanya potensi besar penjualan rokok keretek di tingkat global. Selain itu, penjualan pabrik rokok dalam negeri juga terkait kinerja perusahaan rokok keretek yang semakin baik. ’’Inovasi pasar rokok keretek semakin menggeser pasar rokok

putih, yang justru turun,” terangnya. Sesuai road map industri rokok dalam negeri, pemerintah menetapkan pada periode 20052010 akan difokuskan pada penciptaan lapangan kerja dan pendapatan negara dari industri rokok. Sedangkan pada periode 2010-2015, pemerintah mulai memprioritaskan pada aspek kesehatan, lapangan kerja, serta pendapatan negara. Dan untuk tahun 2015 ke atas, faktor kesehatan menjadi salah satunya. Pada tahun 2014, pemerintah akan kembali mengeluarkan kebijakan yang bisa menekan industri rokok nasional. Penjualan rokok akan dikenai pajak daerah sebesar 10-15 persen dari besaran cukai yang berlaku. Para pengusaha menilai kebijakan itu sebagai bentuk pajak ganda (double taxation) atau pajak berlebihan (over tax). (*)

10.268

Telkomsel Berikan Pelatihan Komputer dan Internet Laporan Liris Vawina Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG - Sebagai lanjutan kegiatan upaya membangun sekolah berbasis teknologi informasi (TI) bertema Belitung Pulau Digital dan rangkaian kegiatan HUT ke-14, kemarin Telkomsel memberikan pelatihan komputer dan internet kepada 30 guru dari 14 sekolah yang ada di Pulau Belitung. Usai menyerahkan bantuan bagi sejumlah sekolah di Pulau Belitung berupa 14 notebook

dan paket Wifi Router sebagai modem koneksi internet pada tanggal 20 Mei 2009 lalu, kini giliran 30 guru dari 14 sekolah mendapatkan kesempatan pelatihan komputer dan internet. Tiga puluh guru sekolah yang mengikuti pelatihan tersebut adalah SMA Pergib Manggar, SMAN 1 Gantung, SMA 1 Manggar, SMP 1 Belitung Timur, dan SMPN 2 Belitung Timur. Lalu SMAN 1 Tanjungpandan, MAN Tanjungpandan, SMKN 1 Tanjungpandan, SMK 2 Tanjungpandan, SMKN 1 Badau, SMP Regina Pacis,

SMPN 2 Tanjungpandan, SMAN 2 Tanjungpandan, dan SMA PGRI Tanjungpandan. GM Sales and Customer Service Telkomsel Regional Sumbagsel I Ketut Susila Dharma mengatakan, pelatihan ini sengaja diberikan kepada sejumlah guru yang ada di Pulau Belitung agar lebih teredukasi tentang pemanfaatan notebook beserta Wifi Router yang telah diberikan Telkomsel beberapa waktu lalu. ’’Ini untuk mengembangkan kemampuannya dalam memanfaatkan teknologi informasi yang saat ini berkembang pe-

sat,” katanya. Materi yang diberikan meliputi memaksimalkan perangkat komputer/notebook dalam menggali berbagai informasi, baik tentang pendidikan, metode belajar mengajar, dan informasi lainnya yang tersedia dari berbagai situs di internet. Pada kesempatan yang sama, para guru juga akan diedukasi untuk memaksimalkan Wifi Router sebagai modem internet agar bisa tetap terkoneksi dengan dunia maya melalui berbagai layanan yang dimiliki Telkomsel. (*)

Investasi Tepat di Lydia Garden Laporan Maria Ulfa Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG Satu lagi hunian eksklusif hadir di pusat Kota Bandarlampung. Perumahan Lydia Garden di Jl. Pulau Seram No. 8, Bandarlampung, menawarkan konsep hunian yang nyaman, jauh dari kebisingan namun tetap mudah dijangkau. Lokasinya memang sangat strategis, yakni hanya 200 meter dari Jl. Pangeran Antasari, Bandarlampung. CV Kasatu Damai Sejahtera sebagai pengembang Lydia Garden menyediakan kompleks

perumahan dan ruko berbeda dari yang lain. Model hunian ini juga terbaru, yaitu minimalis box house. Di mana, gaya atau model rumah ini mirip kotak. Dengan desain box house, perumahan ini sangat cocok menggunakan rangkap atap baja ringan. Serta penutup atap metalroof, di mana atap tidak terlihat dari pandangan tampak depan atau samping. Karena ditambakan oranamen coran atau dak beton di bagian penutup atap bagian depan. Kompleks perumahan ini juga berkesan eksklusif. Sebab, akan ditambahkan dengan pembuatan jalan kompleks yang

lebar dan luas. Sehingga penghuni bakal lebih leluasa. Fasilitas lain di kompleks ini adalah saluran air buangan menggunakan gorong-gorong. Lydia Garden menerapkan konsep cluster. Karena perumahan ini hanya mempunyai satu jalan keluar atau gate. Di mana dengan fasilitas tersebut, keamanan akan terjaga dengan baik. Kompleks ini juga bakal dilengkapi pos penjagaan yang beroperasi 24 jam. Keuntungan lainnya adalah sertifikat hak milik, yaitu konsumen akan mendapatkan surat tanah atau kaveling dalam bentuk sertifikat hak milik yang

resmi dikeluarkan Badan Pertanahan Negara. ’’Jika Tuhan mengizinkan, kompleks Perumahan dan Ruko Lydia Garden ini akan dilengkapi fasilitas balai pengobatan murah dan toko-toko,” sebut William Karundeng, project manager Lydia Garden. Menurut William, Lydia Garden adalah investasi yang sangat tepat. Karena letaknya persis di tengah kota. ’’Dan jangan menunda berinvestasi karena unit ini sudah terjual 50 persen,” ungkapnya. Lydia Garden ini berada dekat dengan sarana umum dan sosial. (*)

DIBUTUHKAN

JANGAN BACA IKLAN INI !!!

Sebuah perusahaan yang sedang berkembang membutuhkan

STAF IT Dengan persyaratan sbb : 1. Pria, usia maksimal 30 thn 2. Pendidikan S1 (Jurusan Teknik Informatika) 3. Memahami & menguasai Networking, Trobleshooting 4. Mempunyai keterampilan Data Base, Program Aplikasi Win, MS Office 5. Memahami bahasa program 6. Mampu berbahasa Inggris dengan baik Lamaran dikirim ke alamat

Komputer P4 2nd Plus Monitor 17” Key + Mouse + Speaker Harga Mulai dari 900 ribuan Tersedia spare part PC second berkwalitas KARAKTER SYSTEM Bandar Lampung JL.Gajah Mada No.18A (Samping Dealer Suzuki ) Tanjung Karang. Tlp. (0721) 7501019 / 9966355

Telah dibuka Apotek K-24 di B. Lampung membutuhkan :

1. Apoteker Pengelola Apotek (APA) Apoteker Pendamping Pengelola (APP) Pria/Wanita Lulusan Apoteker & Memiliki (SP) Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 2. Assisten Apoteker Wanita/Pria Pendidikan SMF/SAA Lancar membaca resep dokter Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 3. Accounting Wanita Pendidikan D3/S1 (Akuntansi) Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 4. Kasir Pria/Wanita Pendidikan min SMU sederajat Ramah, cermat, teliti Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 5. Umum Pria Pendidikan min SMU sederajat Memiliki SIM C

Kirim lamaran ke Jl. Pulau Bawean Gg. Buntu No. 30 Sukarame B. Lampung 35131

Bag. HRD PT. Great Giant Livestock (GGLC) Jl. Raya Arah Menggala KM 77 T.Besar Lampung Tengah 34165 Tlp 0725 25092 - 25157 Paling lambat tanggal 29 Juni 2009

WALK IN Perusahaan besar yang bergerak dibidang retail membutuhkan segera : 1. STAFF ACCOUNTING 2. STAFF FINANCE 3. PENGAWAS PROJECT 4. DRAFTER 5. STAFF EDP 6. STAFF DEVELOPMENT 7. MAINTENANCE 8. PRAMUNIAGA 9. KASIR 10. DRIVER KUALIFIKASI : 1. Pria/Wnt, Llsn D3 Akuntansi (No. 1,2) 2. Pria, Llsn D3 Teknik Sipil/Elektro (No. 3, 4) 3. Llsn D3 Teknik Komputer (No. 5) 4. Llsn D3 semua jurusan (Menguasai: Photoshop & Corell Draw (No.6) 5. Pria max. 23 thn, menguasai Autocad 2002 & memiliki SIM A/C (No. 3) 6. Menguasai Ms. Office dgn baik, dan IPK:2,75 7. Llsn SLTA jrsn Teknik Listrik (No.7) 8. Llsn SLTA sederajat, max 21 th (No. 7,8,9) 9. Llsn min. SLTP, SIM B1, max 35 th (No. 10) LAMARAN LENGKAP BAWA KE : Jl. Tembesu No. 8 Campang Raya Kalibalok, Soekarno Hatta, BDL Pukul : 08.00 - 08.15 WIB

PENGUMUMAN PELELANGAN Nomor : W9.U4/09/PR.01.10/VI/2009 Sehubungan dengan akan diselenggarakannya Pelelangan Paket Pekerjaan, dilingkungan Pengadilan Negeri Kalianda Sumber Dana APBN ( DIPA ) Nomor : 0428.0/005-01.0/VII/2009 tanggal 31 Desember 2008 Tahun Anggaran 2009, dengan ini diberitahukan / mengundang kepada Jasa Pengadaan ( Kontraktor / Rekanan ), Kualifikasi Kecil ( K ), Bidang Arsitektur dan Sipil, Sub Bidang Perumahan Tunggal dan Kopel termasuk Perawatannya, dan Bangunan – bangunan Non Perumahan lainnya termasuk Perawatannya, bagi Rekanan yang berminat mengikuti Kegiatan Pascakualifikasi dapat menghubungi Sekretariat Panitia Pelelangan Pada : 1. Tempat : Sekretariat Panitia Pelelangan Jasa Pemborongan Jl. Indra Bangsawan No. 37 Kalianda Pengadilan Negeri Kalianda 2. Pendaftaran / Pengambilan : 22 Juni s/d 30 Juni 2009 Dokumen Lelang dan PascaKualifikasi 3. Waktu : 09:00 Wib s/d 12:00 Wib Dengan persyaratan sebagai berikut 1. Pendaftar adalah Direktur/Wakil Direktur atau pengurus perusahaan yang namanya tercantum dalam Akte Pendirian dan Perubahannya dengan Surat Kuasa bermaterai Rp. 6.000,00 2. Menanda tangani Fakta Integritas dan menyerahkan Photo copy serta menunjukan Dokumen aslinya, yang berlaku antara alain : 2.1 Sertifikat Badan Usaha ( SBU )Tahun 2009 dari LPJK dengan menunjukanAslinya. 2.2 Akte Pendirian Perusahaa, atau Perubahan kalau ada. Menunjukan Aslinya 2.3 Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) penanggung jawab Perusahaan yang masih berlaku Hal – hal lain yang berkaitan dengan persyaratan pendaftaran tersebut dan daftar paket pekerjaan dapat dilihat pada papan pengumuman di Sekretariat Panitia Pelelangan. Kalianda, 19 Juni 2009 KETUA PANITIA PELELANGAN

CENTERPON IT


METROBISNIS

JUMAT, 19 JUNI 2009

Sarana Komunikasi Bisnis

Pajero Sport Banjir Order Pembuktian Produk Berkualitas dari Legendaris Laporan Irwansa/JPNN Editor: Irwansa JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi, menghadirkan Pajero Sport ke Indonesia. Dalam waktu singkat, pesanan mengalir deras hingga mencapai 250 unit. Padahal, targetnya hanya terjual 200 unit per bulan. ’’Target penjualan Pajero Sport sudah terpenuhi, bahkan melebihi angka 250 unit. Minggu depan mulai dikirimkan,” ujar Direktur Marketing KTB Rizwan Alamsjah dalam acara peluncuran Pajero Sport di Hotel Ritz Carlton Pasific Place kemarin. Data tercapainya target itu berdasar laporan diler-diler Mitsubishi di seluruh tanah air. Saat ini, lanjut Rizwan, pihaknya kewalahan menerima pesanan Pajero Sport yang terus berdatangan. Karena itu, pemesan berikutnya diminta sedikit bersabar. ’’Waktunya mungkin sedikit

lama,” tambahnya. Pajero Sport memiliki ruang kabin yang luas, tujuh kursi penumpang, dan konsumsi bahan bakar yang tergolong irit di kelasnya. Juga, cocok digunakan sebagai kendaraan keluarga dan untuk berbagai aktivitas. Presiden Direktur KTB Fumio Kawayama mengatakan, derasnya permintaan Pajero Sport disebabkan mobil jenis SUV (sport utility vehicle) itu memiliki penampilan maskulin, tangguh, dan performanya cukup mengesankan. Selain itu, pasar Indonesia dinilai memiliki angka permintaan yang tinggi terhadap mobil jenis SUV. ’’Kami yakin mobil ini dapat diterima,” kata dia di tempat yang sama. Tiga varian Pajero Sport yang ditawarkan untuk masyarakat Indonesia adalah Exceed AT 4 x 4 atau 4WD (four wheel drive) dengan perkiraan harga on the road untuk Jabodetabek Rp445 juta. Versi manual mobil itu diberi label GLX 4 x 4 dengan harga seki-

tar Rp404 juta. Harga terbawah adalah Rp370 juta untuk versi Exceed 4 x 2 dengan transmisi otomatis. Versi 4WD buat off-road diperuntukkan konsumen yang bekerja di pertambangan. Untuk yang banyak menggunakan di dalam kota, versi 4 x 2 lebih cocok. Dari segi fisik, Pajero Sport sangat berbeda dari pendahulunya. Penampilannya secara keseluruhan merupakan kombinasi antara Pajero dengan saudaranya yang juga sangat dikenal di Indonesia, yaitu Strada Triton. ’’Kendaraan ini cocok digunakan untuk segala aktivitas,” jelasnya. Senior Vice President Mitsubishi Corporation Motor Vehicle Business Division COO Kozo Shiraji mengatakan, target penjualan 200 unit per bulan seharusnya dapat lebih tinggi lagi. Sebab, Filipina yang pertumbuhan ekonominya lebih rendah mampu menjual Pajero Sport hingga 660 unit per bulan. Nama Pajero sebenarnya mengingatkan kita pada ajang reli

terganas di dunia, Dakar Rally. Seperti diketahui, Pajero sukses mengantarkan tim Mitsubishi meraih 12 kali kemenangan dengan 7 kali kemenangan berturut-turut di Dakar Rally. Sehingga pantas jika Pajero disebut sang legendaris mobil terhebat dan terganas sepanjang Dakar Rally digelar. Ketangguhan Pajero di laboratorium alam Dakar Rally inilah yang menjadi salah satu dasar pengembangan Pajero Sport yang diluncurkan di Indonesia. Pajero Sport dikonsepkan sebagai kendaraan all round premium sport utility vehicle (SUV), dengan performa yang tangguh di segala medan dan nyaman untuk aktivitas di dalam kota. Ketangguhan generasi Pajero yang telah terbukti kualitasnya akan melekat di Pajero Sport yang memiliki high speed performance serta kenyamanan maksimal. Pajero Sport hadir dengan 3 varian. Yakni Pajero Sport Exceed A/T 4 x 4, Pajero Sport Exceed A/T 4 x 2, dan Pajero Sport GLX M/T 4 x 4. (*)

Layanan Prima: PT Kencana Laju Mandiri (KLM) merupakan pusat penjualan, pemeliharaan, dan suku cadang motor Viar di Bandarlampung.

FOTO MARIA ULFA

Viar Tetap Tawarkan Harga Murah Laporan Maria Ulfa Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG – PT Kencana Laju Mandiri (KLM) – diler resmi motor Viar– tetap menawarkan motor berkualitas dengan harga murah. Bahkan diler yang berada di Jl. Pangeran Antasari, Bandarlampung, ini sedang memberikan penawaran khusus kepada konsumennya di Lam-

pung. Anda cukup merogoh kocek Rp6 juta, sudah bisa mendapatkan motor bebek buatan Taiwan yang mempunyai kualitas motor Jepang. Kepala Cabang PT KLM Ramawan E., S.Sos. mengatakan, program yang ditawarkan pihaknya mampu mendongkrak penjualan sepeda motor Viar. ’’Buktinya, penjualan Viar di Bandarlampung dan wilayah lain naik signifikan,” kata Ramawan.

3 Perpanjang Pemesanan Tiket MU Laporan/Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG - Kabar baik bagi para pencinta Manchester United (MU) yang ingin melihat langsung tim utamanya berlaga di Indonesia. Hutchison CP Telecommunication –penyedia layanan telekomunikasi bermerek 3 (baca: Tri) selaku sponsor utama Manchester United Asia Tour 2009– memberikan perpanjangan penjualan tiket pertandingan The Reds Devils (julukan MU) melawan tim Indonesian All-Star pada 20 Juli 2009 di Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta. Perpanjangan ini berlaku hingga stok yang tersedia habis. Pemesanan tiket kali ini dapat dilakukan mulai tanggal 12 Juni 2009. Tri memberikan akses pemesanan tiket bagi pelanggannya melalui SMS. Terlebih dahulu mendaftarkan diri dengan cara ketik REG<spasi>TIKET lalu kirim ke 123 dan ikuti instruksi selanjutnya. Jenis tiket yang tersedia adalah kategori 1 Rp650.000 (harga termasuk tiket kategori 1 Rp400 ribu dan exclusive merchandise), kategori 2 Rp250.000, dan kategori 3 Rp100.000. Jumlah tiket per kategori yang dapat dipesan terbatas setiap harinya, setiap 1 nomor Tri dapat memesan 1 (satu) tiket. Pemesanan tiket saat ini semakin mudah karena di tahap ini tidak berlaku eks-

klusivitas seperti tahap sebelumnya. Sehingga tarif SMS pemesanan hanya dikenakan Rp3.000 (belum termasuk PPN) dan minimum isi ulang Rp30.000 setelah registrasi pemesanan berhasil. Keberhasilan mendapatkan kode booking pembelian tiket tergantung ketersediaan tiket per kelas setiap harinya. ’’Tri memberikan kesempatan lebih kepada pencinta sepak bola yang berada di penjuru Indonesia, baik di kota besar maupun pedesaan, untuk menyaksikan tim sepak bola nomor 1 di dunia Manchester United berlaga melawan tim Indonesian All-Star. Melalui program ini kami memberikan kemudahan kepada pelanggan untuk mendapatkan tiket melalui jaringan GSM Tri,” terang Suresh Reddy, chief commercial officer dari Tri. Saat ini sinyal kencang Tri telah menjangkau 21 provinsi di Indonesia, 3.000 kecamatan di Aceh, Kepulauan Riau, Sumatera, JawaBali-Lombok, Kalimantan, dan Sulawesi. ’’Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati beragam konten eksklusif edisi khusus MU, serta tarif murah untuk telepon dan SMS. Juga kesempatan menyaksikan laga akbar MU selama Asia Tour di Gelora Bung Karno Juli mendatang,” tambah Suresh. Partisipasi Tri pada penjualan tiket MU didukung sepenuhnya PSSI dan Local Organizing Commitee MU Tour 2009 sebagai penyelenggara MU Asia Tour 2009 di Indonesia. (*)

Promo harga murah ini bergulir sejak 1 Juni dan berakhir 31 Juni 2009. Program ini bisa didapatkan di diler-diler motor Viar khusus Star Series. Sistem pembayaran bisa tunai dan kredit. Untuk kredit, PT KLM telah bekerja sama dengan Adira Finance dan Bhakti Finance. Untuk pembelian tunai, konsumen akan mendapatkan cash back uang tunai Rp300 ribu. Selain itu, PT KLM juga mem-

punyai program menarik selama Juli mendatang, yaitu bagi pelanggan pengguna nomor CDMA Esia jika mendapatkan SMS berupa diskon akan mendapatkan potongan harga Rp200 ribu. Caranya cukup menunjukkan SMS tersebut ke cabang PT KLM terdekat. ’’Program yang kami gulirkan menyikapi pengaruh krisis global. Jadi, kami selalu menyajikan motor berkualitas dengan harga tetap terjangkau,” tutup Ramawan. (*)

3


BERITA UTAMA 4

JUMAT, 19 JUNI 2009

Jawa Pos News Network

PRT Gorok Bayi Dihamili Selingkuhan saat Kerja di Lampung Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar

JAKARTA – Sadis benar Made Wijayanti (29), pembantu rumah tangga (PRT) di sebuah ruko lantai IV Blok J-10 Permata Kota, Jl. Tubagus Angke, Penjaringan, Jakarta. Dia menggorok leher bayi yang baru saja ia lahirkan sendiri di kamar mandi. Polisi akhirnya menangkap wanita tersebut. Peristiwa bermula dari tersangka yang kepergok karyawan distributor cartridge printer di ruko tersebut di dalam kamar mandi. Perempuan tersebut mengalami pendarahan hebat. Dua karyawan setempat akhirnya melarikan ibu dan bayi itu ke klinik di Pekojan, lalu dia dirujuk ke RS Budi Kemuliaan. Tapi, bayi su-

dah tidak bernyawa. Kasus itu akhirnya dilaporkan ke polisi. Petugas yang memeriksa mendapati luka sayatan di leher bayi laki-laki itu. Akhirnya, petugas mengevakuasi korban ke RSCM. Luka tersebut membuat petugas curiga. Diduga, Made menyayat leher bayinya menggunakan senjata tajam setelah dilahirkan. Namun, petugas kini masih mencari barang bukti untuk menggorok leher bayi itu. Menariknya, selama ini pemilik ruko yang mempekerjakan tersangka dan karyawan lain tidak mengetahui Made hamil. Pemilik ruko sempat curiga dengan perut Made yang besar. Namun, Made mengaku sedang mengidap tumor di perutnya. Dia memang pandai menutupi kehamilannya sejak kali pertama melamar kerja sebagai

KPK... Di antaranya, Soedrajad Djiwandono, Hendro Budiyanto, Iwan R. Prawiranata, dan Paul Sutopo. Dana yang mengalir ke mereka senilai Rp68,5 miliar. Namun, hingga kini tindak lanjutnya masih kabur. Wakil Ketua KPK Chandra M. Hamzah pernah menyatakan bahwa tindak lanjut menagih uang para mantan pejabat bank sentral amat bergantung putusan kasasi yang diajukan Antony Zeidra Abidin dan Hamka Yandhu, dua anggota DPR penerima aliran dana BI di Mahkamah Agung (MA). ’’Alasan hukumnya di sana, kami tunggu kasasi,” kata Chandra kala itu. Di luar itu, KPK masih memikul tanggung jawab menuntaskan para anggota DPR penerima dana YPPI. Aliran ke wakil rakyat ketika itu sejumlah Rp31,5 miliar. Sejauh ini baru dua orang yang dihadapkan ke persidangan, yakni Hamka Yandhu dan Antony Zeidra Abidin. SBY Masih Bungkam Presiden Susilo Bambang Yu-

Sambungan dari Hal 1 dhoyono (SBY) belum memberikan respons terkait vonis 4,5 tahun yang diterima besannya, Aulia Pohan. Tidak hanya SBY. Orang-orang dekat SBY juga memilih tutup mulut ketika diminta komentar oleh wartawan. Juru Bicara Presiden Andi Mallarangeng, sejak Selasa (17/6) juga melakukan gerakan tutup mulut. Kemarin ketika dicegat wartawan di kompleks Istana Negara, Andi juga enggan menjawab. Andi hanya menghela napas panjang sambil mengangkat kedua bahunya. Wartawan pun terus bertanya mengapa SBY dan Andi bersikap diam. ’’Silakan disimpulkan sendiri,” kata Andi. Bagi SBY, masalah Aulia Pohan memang cukup sensitif. SBY pernah berkomentar ketika Aulia Pohan ditetapkan menjadi tersangka pada 29 Oktober 2008. Ketika itu, SBY mengaku bersedih. ’’Mendengar semuanya ini, tentu saya secara pribadi sebagai SBY, terus terang dan jujur, bersedih. Saya harus menenangkan keluarga besar besan saya, Pak Aulia Pohan, anak menantu

Kali Pertama... Juga diputarkan video fragmen berita yang mengapresiasi temuan dan inovasi lembaga berkaryawan 200 orang itu. Berita dari televisi Inggris, BBC, dan Sky News itu melaporkan keberhasilan Pisau Haifu saat diluncurkan di Churchill Hospital, Oxford, Inggris, pada 2005. Video lain menunjukkan bahwa menjalani terapi itu bisa lebih rileks. Seorang wanita tengkurap yang tumornya sedang ’’dibunuh’’ oleh ’’Pisau Haifu’’ diwawancarai wartawan. Momen itu diakui sebagai kasus pertama orang sedang menjalani terapi tumor bisa diwawancarai wartawan. Sesudah terapi, setelah bed rest cuma dua jam, perempuan melambai di lift yang akan menutup, pulang. Pengakuan dari Inggris itu mengangkat reputasi ’’Pisau Haifu’’. Constantin Coussios, pakar dari Universitas Oxford, di BBC pada 19 November 2007 menyebut teknologi itu ’’sekop energi’’. Haifu atau HIFU (High Intensify Focused Ultrasound) System bisa menyerok kanker sesuai dengan yang kita inginkan. Prinsipnya, gelombang yang memancar dan mengenai suatu benda akan melambat. Kemudian energi itu akan memanas. Persis seperti microwave yang memanaskan makanan atau sinar matahari yang memanaskan permukaan bumi. Bedanya, kali ini yang dicecar dengan energi ultrasound dalam HIFU System adalah kanker atau tumor. Itu dilakukan secara non-invasive alias tak perlu membuka kulit atau daging. Haifu tak hanya mengembangkan ’’Pisau Haifu’’. ’’Pisau Haifu” digunakan untuk prosedur penanganan tumor atau kanker di torso atau badan manusia. Ciptaan lain yang lebih terspesialisasi adalah Seapopinna. Alat persis mesin ATM ini disebut sebagai terapi ultrasound pertama untuk alergi rinitis. Fungsinya bisa menerapi penyakit kelainan pada hidung yang berciri bersin-bersin dan mbeler setelah pernapasan terpapar alergen atau pemicu alergi. Teknik terapinya adalah memasukkan batang sebesar isi bolpoin ke rongga hidung. Uniknya, fokus pemancar ultrasound itu tidak di ujung batang, tetapi di samping. Dengan begitu, pencarian sumber gangguan lebih

PRT. Namun, kebohongan itu akhirnya terbongkar karena tiba saatnya Made melahirkan bayinya. Menurut sumber tepercaya kepolisian, Made mengaku kepada petugas dihamili oleh selingkuhannya di Lampung. Sebelum bekerja di Jakarta, Made tinggal dan bekerja di Lampung. Pengakuan itulah yang kemudian dijadikan dasar petugas untuk menetapkannya sebagai tersangka. Kanitreskrim Polsektro Penjaringan Iptu James Hutajulu mengatakan, pihaknya belum bisa memaparkan latar belakang kasus tersebut. ’’Kasusnya masih dalam penyelidikan. Selain itu, petugas juga masih menunggu hasil otopsi atas bayi laki-laki itu,’’ ungkap James. James mengaku belum mengetahui secara pasti penyebab luka robek di leher bayi. Penyebab luka itu bisa diketahui dari hasil visum. (*)

saya, dan anak saya untuk menghadapi semuanya ini agar tetap tawakal dan tabah, sambil memohon kehadirat Allah SWT agar yang datang adalah keadilan yang sejati,’’ kata SBY saat itu. SBY ketika itu juga mengatakan bahwa hukum dan keadilan harus ditegakkan. ’’Kalau Pak Aulia Pohan bersama-sama yang lain dianggap melakukan kesalahan di dalam konteks ini, tentu proses penegakkan hukum ditegakkan. Saya tidak boleh mengintervensi. Saya tidak boleh mencampuri semangat kita semua,’’ tegas SBY. Itu merupakan pernyataan terakhir SBY soal Aulia Pohan. Ketika Aulia Pohan ditahan untuk kali pertama pada 27 November 2008, SBY memilih diam. Bahkan ketika acara menanam pohon di Cibinong, keesokan harinya (28/ 11), Jawa Pos (grup Radar Lampung) sempat menanyakan komentar SBY soal penahanan Aulia Pohan. Tapi, bukan jawaban SBY yang didapat. Justru hardikan kasar dari anggota Paspampres. (*) Berita Terkait di Halaman 5

Sambungan dari Hal 1 fleksibel. Batang untuk menembak benjolan pengganggu di rongga hidung itu dihubungkan dengan pembangkit ultrasound di bagian bawah ’’mesin ATM’’ dan dipantau lewat ’’layar ATM’’. Prosedur ringan semacam ini hanya perlu waktu singkat. Kreasi lain adalah Seapostar. Alat ini digunakan untuk menerapi penyakit ginekologis. Seperti diketahui, jenis kanker yang umum menyerang organ reproduksi adalah kanker serviks, ovarium, uterus, vagina, vulva, dan tuba falopii. Bentuk alat ini juga mirip ATM. Bedanya, alat pemfokus ultrasound-nya lebih besar sebesar jempol tangan. Fokus ultrasound-nya berada di ujung batang itu. Xian Peng menyebut Seapopinna dan Seapostar berharga hanya sepersepuluh ’’Pisau Haifu’’ atau Model JC. Sasaran terapi untuk dua alat itu memang masyarakat yang lebih luas. Sebab, alergi rinitis dan gangguan ginekologis adalah problem sangat banyak orang. ’’Terapi dengan alat ini bisa lebih cepat dan bisa dipakai banyak orang,” klaim sosok yang berpenampilan rapi tersebut. Tapi, tidak ada kreasi manusia yang tidak luput dari kritik. Kritik yang dilancarkan kepada ’’Pisau Haifu” adalah prosedur tersebut juga dilakukan ’’dalam gelap’’, yakni hasilnya baru diketahui setelah terapi berakhir. Tidak seperti pembedahan yang bisa dilihat langsung dan dikontrol dengan kasatmata. Ini memang konsekuensi dari prinsip non-invasive tadi. Yang juga terus dipercanggih adalah bagaimana menangani kanker atau tumor yang sudah menyebar (metastasis). Jadi, perlu metode ’’merebus’’ titik-titik itu dengan lebih akurat dan tak meleset ke bagian organ yang sehat. Seperti halnya pembedahan, ’’Pisau Haifu’’ makin efektif bila kankernya masih sangat kecil dan lokasinya terkumpul di suatu tempat. Namun, Peng Xiang menyebut, kini ’’Pisau Haifu” sudah mampu menangani kanker metastasis. Teknologi Haifu itu terus dikembangkan dan kini sudah mendapatkan paten internasional. Pengembangannya melampaui banyak kerumitan. Sangat banyak percobaan dilakukan. Penyetelan panas ultrasound pernah meleset dan membakar jaringan sehat.

’’Misalnya, kulit terbakar,” kata Peng Xiang. Namun, kini teknologi ’’Pisau Haifu’’ sudah jauh lebih maju. Karena itu, Haifu bisa menjamin keamanan penggunaannya. Teknologi tersebut mula-mula dikembangkan pada 17 tahun lalu dipimpin oleh dr. Wang Zhibiao, wakil direktur Institut Rekayasa Ultrasonik Medis Tiongkok. Menurut situs resmi Haifu, lembaga itu bagian dari Fakultas Kedokteran Universitas Chongqing. Reputasi Profesor Wang sangat moncer, termasuk di Eropa. Karena keahliannya, dia pernah menjadi juri European Inventor of the Year 2007. Dokter berusia 50-an tahun itu kini menjabat general manager Haifu. Dia terus memimpin riset pengembangan, aplikasi klinis, dan memasarkan buah teknologinya. Klinik yang dikembangkan Haifu sendiri sudah menangani lebih dari seribu kasus tumor menengah dan terminal. Termasuk tumor atau kanker liver, payudara, tulang, dan kanker/tumor dalam jaringan lunak. Pengembangan ultrasound yang dilakukan dr. Wang Zhibiao itu klop karena bekerja sama dengan dr. Wu Feng. Profesor ini adalah direktur Pusat Terapi Tumor yang juga berafiliasi dengan Fakultas Kedokteran Universitas Chongqing. Dialah yang turut menemukan alat Haifu bersama dr. Wang. Direktur klinik Chongqing Haifu Technology itulah yang turut membuktikan suksesnya penanganan kanker liver dan payudara dengan prosedur Haifu secara komplet. Tokoh lain yang tidak kalah besar peranannya adalah Profesor Feng Ruo. Keahlian pakar dari Fakultas Kedokteran Universitas Chongqing ini juga mengenai bidang ultrasound. Terobosan teknologi dari Chongqing (baca: congcing) itu seiring dengan kemajuan provinsi dengan penduduk 32 juta tersebut. Bila peta Tiongkok mirip ayam jago, Congqing terletak di bagian pangkal pahanya. Chongqing Municipality sendiri tercatat punya seratus ribu gedung yang melebihi 10 lantai. Jalan tol, jembatan, terowongan, dan jalan layang terus dibangun di wilayahnya yang berbukit-bukit. Teknologi canggih juga ’’hidup’’ di wilayah yang amat sibuk itu. (*)

Megawati... JK mengenai gagasannya untuk menghilangkan pungli di lingkungan birokrasi. Kemudian Mega mendapat pertanyaan soal pembenahan masalah TKI. Terakhir, SBY mengenai penyelesaian kasus HAM. Menarik disimak. Begitu Mega selesai mengutarakan pendapat yang intinya menggarisbawahi pentingnya pembenahan masalah ketenagakerjaan dari dalam negeri, SBY mendapat kesempatan pertama untuk menanggapinya. ’’Saya setuju 200 persen dengan Ibu Mega. Karena permasalahan ketenagakerjaan memang harus mulai dibenahi dari dalam,” kata SBY begitu mendapat kesempatan. SBY tak sungkan menyapa dan menyebut nama ’’Ibu Mega’’. JK pun tak jauh berbeda. Ia menyatakan kesepakatannya dengan Megawati. Bahkan, sekali ia sempat mengajak Megawati berdialog soal ’’memori’’

Sambungan dari Hal 1 mereka ketika masih bersamasama di kabinet mengatasi masalah TKI di Nunukan, Kalimantan Timur. ’’Waktu itu, saya Menko Kesra di bawah Ibu Mega,” kata JK. JK pun beberapa kali menyapa SBY, meski keduanya saling menyindir dalam berbagai kesempatan kampanye. Namun, apa yang terjadi ketika Megawati harus menanggapi jawaban SBY soal HAM? Megawati hanya berujar, ’’Ya, karena Pak JK mengatakan setuju, saya pun sebagai oposisi setuju.’’ Baru kemudian ia mengungkapkan pandangannya. Selama lebih dari dua jam acara debat berlangsung, tak ada satu pun sapaan Mega untuk SBY yang pada zaman pemerintahannya selalu disapa dengan sebutan ’’Pak Bambang”. Bahkan, sepanjang acara ini berlangsung, tak ada satu kali pun ’’panggilan sayang’’ itu diucapkan kembali oleh Mega. Tampaknya, kebekuan hu-

bungan kedua tokoh ini tak juga kunjung cair. Para capres, Megawati, SBY, dan JK memilih cara yang berbeda untuk menyampaikan closing statement. JK memberikan closing statement yang mengundang tawa dan tetap menyelipkan ’’jualan’’ slogannya, ’’Lebih Cepat Lebih Baik”. ’’Kalau Pak SBY sebelumnya melanjutkan pemerintahan Ibu Mega, maka saya kalau nanti terpilih akan melanjutkan Pak SBY dengan lebih cepat lebih baik,” kata JK disambut tawa para undangan. Berbeda dengan JK, Mega menyatakan menyerahkan sepenuhnya kepada pilihan rakyat. ’’Setelah melihat kami bertiga, rakyat bisa menentukan pilihannya,” ujar Mega seraya menambahkan bahwa ia dan Prabowo akan berjuang untuk rakyat. Sedangkan calon incumbent SBY memilih membacakan se-

Brankas... Dana itu merupakan uang anggaran kegiatan kantor,” terangnya. Ditambahkan Endang, lima brankas tersebut dua minggu lalu digunakan untuk menyimpan uang dalam jumlah besar. Yakni Rp1 miliar yang telah digunakan untuk membayarkan gaji ke-13 para pegawai Disnakerduktrans. ’’Beruntung, uang itu sudah kami bayarkan,” ujarnya. Kapolsekta Telukbetung Utara AKP Ariefaldi didampingi Kanitreskrim Aiptu Khamosokhi mengatakan, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) diketahui

Sambungan dari Hal 1 bahwa para pencuri diperkirakan masuk melalui tembok belakang kantor. Pencuri lebih dahulu memotong kawat berduri yang berada di atas tembok gedung kantor itu. Selanjutnya, mereka merusak kunci pintu belakang. Mantan Kanitreskrim Polsekta Sukarame itu mengungkapkan, pihaknya telah meminta keterangan tujuh pegawai Disnakerduktrans. Yakni Kasubbag Keuangan Endang Indrayani, S.E.; Bendahara Pengeluaran Elis Siti Muryani; Nunik, pemegang uang muka kerja (PUMK); staf kantor Kusyawati; Usman Syah,

bendahara gaji; Stefanus Suwondo, penjaga malam; dan Sukirno, cleaning service. Sementara, jajaran Satreskrim Poltabes Bandarlampung terus mengungkap perampokan ATM BRI di halaman kantor BPKP Lampung. Kasatreskrim Poltabes Bandarlampung Kompol Namora Limande Uhum Simanjuntak mengatakan, untuk penanganan perampokan ATM BRI di BPKP Lampung, pihaknya meminta bantuan dari ahli informasi teknologi (IT). Ini dilakukan agar gambar rekaman yang ditunjuk-

Protes... Selain itu, dalam upaya mencegah adanya pengiriman TKI ilegal, pemerintah Malaysia juga akan memberi sanksi kepada perusahaan dan pengguna perorangan yang menggunakan jasa TKI ilegal. Untuk mencari solusi, pada Juli mendatang pemerintah Indonesia dan Malaysia akan membahas

buah pantun untuk menutup presentasinya. ’’Dari Lahat berkunjung ke Martapura, meskipun kita berdebat, kita tetap bersaudara,” ucap SBY sambil tersenyum. Debat capres untuk kali pertamanya dinilai monoton. Hal ini diakui ketua KPU. Karena itu akan mengevaluasi lagi format debat untuk putaran selanjutnya. ’’Memang tadi yang kentara monotonnya. Kita akan evaluasi lagi,” kata Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary seusai debat. Menurut Hafiz, dirinya juga telah menerima keluhan terkait jeda yang terlalu banyak. Banyaknya jeda dinilai memberi peluang terlalu besar untuk iklan komersial dan mengurangi waktu bagi capres untuk menyampaikan pemikirannya. Namun, menurut Hafiz, para capres justru senang dengan jeda yang banyak itu. Sebab, mereka tidak harus terus-terusan berdiri dalam jangka waktu yang lama. (*)

kan CCTV (closed-circuit television) ketika para perampok beraksi sangat gelap bisa terlihat. ’’Kita akan mencoba meminta bantuan ahli IT untuk menerangkan gambar untuk mengetahui wajah dari para perampok tersebut,” jelas Namora di ruang kerjanya kemarin. Selain itu, pihaknya tengah mempelajari modus yang dilakukan para perampok. ’’Seperti saya katakan kemarin, modus yang digunakan perampok ini sangat konvensional dengan ikut membawa mesin ATM-nya,” tegasnya. (*)

Sambungan dari Hal 1 bersama nota kesepahaman pada awal Juli mendatang. Pertemuan ini dilakukan untuk melakukan peninjauan ulang nota kesepahaman (MoU) perlindungan TKI. Kesepakatan baru nantinya akan memprioritaskan masalah paspor, kontrak kerja, tenaga kerja ilegal, dan tanggung jawab pengguna ilegal.

Salah satu pokok pertemuan adalah kesempatan bagi majikan untuk memegang paspor TKI. Hingga kini, Malaysia masih mengizinkan majikan untuk memegang paspor TKI karena mereka belum meratifikasi konvensi ILO. Kondisi itu menyebabkan TKI sangat tergantung pada majikan meski mengalami kekerasan fisik.

’’Saya berharap Malaysia sepakat dengan kita membuat MoU baru agar TKI bisa pegang paspor sendiri,” katanya. Dalam waktu dekat, pemerintah juga hendak melakukan rapat konsultasi dengan Komisi Tenaga Kerja dan Transmigrasi DPR RI untuk membahas masalah kekerasan yang dialami TKI. (*)


BERITA UTAMA

JUMAT, 19 JUNI 2009

Pemeriksaan Dirut First Mujur Diundur Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto JAKARTA – Langkah–Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengembangkan penyidikan kasus bagi-bagi traveler check kepada anggota DPR untuk pemenangan Deputi Gubernur Senior BI Miranda Goeltom sedikit terhambat. Ini setelah Direktur PT First Mujur Plantation Hidayat Lukman absen dari panggilan penyidik. KPK sejatinya mengagendakan memeriksa Hidayat sebagai saksi kasus itu. Namun, dia hanya beberapa saat berada di gedung KPK. Di tempat itu, yang bersangkutan meminta pengunduran waktu pemeriksaan karena alasan kondisi kesehatan. ’’Kondisi yang bersangkutan kurang sehat, sehingga minta diundur,’’ kata Juru Bicara KPK Johan Budi S.P. kemarin. Sebelumnya, KPK telah mencekal Hidayat Lukman. Dia dicekal sejak 24 September 2008

dan berlaku setahun ke depan. Selain dia,’komisi juga sudah mencekal Direktur Utama PT First Mujur Budi Santoso dan Dirut Bank Artha Graha Internasional Andy Kasih. Dalam kasus tersebut, KPK sudah menetapkan empat tersangka. Mereka adalah anggota dewan periode 1999-2004, yakni Dudie Makmum Murad, Udju Juhaeri, Endin A.J. Soefihara, dan Hamka Yandhu. Mereka diduga melanggar pasal 5, 11, dan 12b UndangUndang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Total uang yang mengalir senilai Rp24 miliar. Untuk menyelidiki kasus itu, beberapa hari sebelumnya komisi juga telah memanggil beberapa saksi. Mereka datang dari beragam profesi, di antaranya ibu rumah tangga, mahasiswi, dan sopir taksi. Mereka diduga mengetahui proses pencairan uang. Namun, KPK tidak membeberkan siapa pihak yang diperiksa itu dengan dalih keamanan. (*)

Tim Robot RI Raih Emas Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto JAKARTA – Prestasi demi prestasi berhasil ditorehkan anak bangsa di level internasional. Teranyar, tim robot Indonesia meraih juara 1 dan menggondol medali emas pada The 2009 International Robogames yang dihelat di Fort Mason, San Fransisco, Amerika Serikat pada Minggu (14/6). Tim robot Indonesia dari Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Bandung itu terdiri dari Rodi Hartono dan Stevanus Akbar Alexander (mahasiswa), Yusrilla Y Kerlooza (dosen pembinbing), Aelina Surya (pembantu rektor III), Ratna Ariawati Joedakoesumah (pembantu rektor I), dan Eril Mozef (dewan juri nasional KRCI). Rombongan tim merah putih tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 13.10 WIB. Kedatangan pahlawan teknologi itu disambut meraih oleh Depdiknas maupun Rektor Unikom Eddy Soeryanto

Soegoto bersama rombongannya. Dirjen Dikti Fasli Jalal juga memberi sambutan khusus. Fasli mengalungkan untaian bunga terhadap para juara. Wajah lelah tim Indonesia terlihat jelas. Maklum, mereka baru saja menempuh perjalanan panjang, sekitar 20 jam. ’’Capek di pesawat,’’ ucap Rodi Hartono, mahasiswa Unikom yang juga anggota tim itu. Kendati demikian, begitu mendapat sambutan meriah dari Depdiknas, senyum lepas langsung terlihat. Menurut Fasli Jalal, prestasi itu dinilai amat membanggakan. Sebab, sejak kompetisi itu dihelat pada 2004 silam, baru tahun ini Indonesia berhasil menggondol medali emas. Padahal, peserta kompetisi itu cukup banyak. Yaitu melibatkan 25 negara. Mendiknas Bambang Sudibyo mengatakan, banyak sekali anakanak muda Indonesia bisa mengukir prestasi dunia. Menurut Mendiknas, adu prestasi seperti kontes robot perlu konsisten dilakukan. (*)

5

Prita Grogi Sidang tanpa Suami Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto

FOTO MUHAMMAD IQBAL/SATELIT NEWS/JPNN

GROGI: Prita Mulyasari (32) menghadiri sidang ketiga kasus pencemaran nama baik dokter RS Omni Internasional di Pengadilan Negeri Tangerang kemarin (18/6).

Djoko Kabur ke Papua Nugini Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto JAKARTA – Aparat kejaksaan sepertinya harus bekerja ekstrakeras untuk mengeksekusi Djoko Tjandra, terpidana kasus korupsi dana hak tagih (cessie) Bank Bali Rp546 miliar. Bos Hotel Mulia itu dikabarkan tidak lagi berada di Indonesia, namun di Papua Nugini. Djoko pergi ke Port Moresby, Papua Nugini, menggunakan pesawat carter dari operator Tag Avia nomor seri CL 604. Dia berangkat pada 10 Juni 2009 melalui Bandara Halim Perdanakusuma bersama dua rekannya. Djoko pergi masih menggunakan paspor dengan nomor P 806888. ’’Dia pergi dua hari setelah putusan PK Syahril dan sehari sebelum putusan PK atas nama Djoko Tjandra,” kata Kapuspenkum Kejagung Jasman Pandjaitan menyampaikan informasi tentang

Djoko Tjandra tadi malam. Putusan PK keduanya disampaikan Mahkamah Agung dalam keterangan pers Kamis (11/6). Namun, Jasman enggan berspekulasi apakah Djoko telah mendapat informasi lebih awal tentang putusan PK Syahril. ’’Langkah selanjutnya belum bisa dipastikan, informasi baru kami terima,” kata mantan kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Timur itu. Tidak hanya menerima informasi tentang keberadaan Djoko Tjandra kemarin (18/6), melalui kantor pengacara OC Kaligis meminta ada penundaan eksekusi terhadap Djoko Tjandra. Surat itu disampaikan melalui Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. ’’Tapi tidak tahu sampai kapan (penundaannya),” kata Jasman. Djoko Tjandra merupakan terpidana kasus dana cessie yang diputus dua tahun penjara dalam putusan PK. Selain itu, dia juga di-

haruskan membayar denda Rp15 juta subsider tiga bulan. Djoko tidak sendiri. MA juga memberikan hukuman yang sama kepada mantan Gubernur Bank Indonesia Syahril Sabirin. Namun, Syahril berlaku kooperatif dengan memenuhi panggilan kejaksaan untuk dilakukan eksekusi (16/6) lalu. Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) Marwan Effendy mengatakan, berdasarkan informasi yang diperoleh sebelumnya, tidak ada di catatan Imigrasi bahwa Djoko Tjandra berangkat ke luar negeri. Namun, Marwan berpendapat, Djoko justru telah berada di luar negeri. ’’Dia menggunakan jalur-jalur tradisional,” kata Marwan di Kejagung, kemarin. Dalam perkiraan Marwan, dua negara yang menjadi tujuan Djoko Tjandra, yakni Papua Nugini dan Singapura. Alasan itu didasari adanya saudara Djoko yang tinggal di sana. (*)

TANGERANG - Ada yang berbeda dari sidang ketiga Prita Mulyasari (32) di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang kemarin. Ibu dua anak itu mengaku sangat grogi. Gara-garanya, sang suami tercinta, Andri Nugroho, tidak mendampinginya sidang. ’’Karena tidak didampingi, saya jadi grogi. Mata suami saya merah sejak Selasa lalu. Kalau melihat matahari, sakit. Tadi pagi (kemarin, Red) mata anak saya (Ananta [3] dan Ria [1,3]) juga sakit,’’ kata Prita sebelum menjalani sidang di ruang Oemar Seno Adji kemarin. ’’Sudah kita bawa ke Jakarta Eye Center kok. Kata dokter terkena virus udara,’’ lanjut dia. Lantaran sang suami sakit, Prita sejak dua hari lalu juga tidak masuk kerja. ’’Senin saya mulai masuk kerja, tapi hanya setengah hari. Namun, Selasa, Rabu, dan hari ini (kemarin) saya tidak masuk kerja lagi,’’ ungkap wanita yang sempat mendekam 22 hari di Lapas Wanita Tangerang itu. Untungnya, lanjut dia, perusahaan tempatnya bekerja dapat memaklumi. Kakak kandung Prita, Arief Danardono, juga membenarkan kalau suami Prita sakit mata. ’’Sama seperti Prita saat pulang dari Rumah Sakit Omni’dulu. Matanya berdarah,’’ ujarnya kepada Indopos (grup Radar Lampung) sebelum sidang. Prita makin grogi karena sidang dengan agenda replik (tanggapan atau pendapat) jaksa terhadap eksepsi (pembelaan) kuasa hukum Prita tidak kunjung dimulai. Sidang yang biasanya digelar pukul 09.00 molor. Padahal, Prita dan kuasa hukumnya, Syamsu Anwar, S.H., sudah hadir sejak pukul 08.30. Sidang baru dimulai pukul 10.15 setelah majelis hakim Karel Tuppu, S.H., Perdana Ginting, S.H., dan Arthur Hangewa, S.H. datang. Replik setebal 29 halaman itu dibacakan bergantian oleh dua jaksa selama lebih dari 1,5 jam. Dalam pembukaan pembacaan replik, jaksa penuntut umum

(JPU) Riyadi, S.H. merasa prihatin atas vonis tidak bersalah terhadap yang dilakukan sejumlah pihak. ’’Sidang belum memasuki pokok perkara, tapi sejumlah kalangan sudah menyatakan seakan-akan Prita tidak bersalah, ’’ungkap Riyadi. Dia juga mengatakan, kebebasan pendapat yang dilakukan Prita telah melanggar HAM bagi dr. Ferdy dan dr. Grace. Selain itu, jaksa muda dari Kejari Tangerang itu meminta agar majelis hakim objektif dan tidak terpengaruh tekanan publik untuk membatalkan perkara tersebut. ’’Yang menentukan salah atau tidak adalah pengadilan dan bukan opini masyarakat,’’ cetusnya. Riyadi juga mengaku menghormati hak Prita dalam menyampaikan pendapatnya terkait pengiriman e-mail ke beberapa alamat yang dituju. Jaksa juga meminta agar majelis hakim menolak eksepsi penasihat hukum, dan PN Tangerang berhak mengadili kasus ini serta surat dakwaan JPU sah, lalu melanjutkan pemeriksaan perkara sesuai surat dakwaan jaksa. Usai mendengarkan replik jaksa, akhirnya ketua majelis hakim Karel Tuppu, S.H. menyatakan sidang ditunda hingga Kamis (25/6) mendatang. ’’Dalam sidang nanti dilakukan pembacaan putusan sela,’’ ujar wakil ketua PN Tangerang itu. Dalam putusan sela nanti, dipastikan apakah kasus ini layak dilanjutkan atau tidak. Penasihat hukum Prita, Syamsu Anwar, mengatakan, JPU dalam tanggapannya berusaha menggiring kasus ini tetap dengan UU No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. ’’JPU mengabaikan keberadaan UU Perlindungan Konsumen dan UU Praktik Kedokteran,’’ kata dia kepada’Indopos kemarin. Padahal, lanjutnya, hubungan Prita dengan dr. Hengky adalah dokter dan pasien. Prita dengan RS Omni juga relasi antara konsumen dan penyedia jasa. ’’Saya yakin kasus ini akan berhenti sesaat setelah putusan sela dan hakim akan mengabulkannya,’’ ungkap Syamsu. (*)

Meras Lapor

Laporam Wart Editor: A

JAKARTA –– Pe dut Inul Daratist Mabes Polri pagiuntuk menyanyi ata namun Inul datang u karena merasa difi cemarkan nama bai Sekitar pukul 10 datang ke Bareskrim dengan asisten dan hukum Inul Vista, mal. Inul yang m sweater coklat panja hitam tiga per em tenang. Dia juga m warna merah hitam Andar merupaka rang pengacara yan sebagai ahli waris hum Situmorang. menggugat Inul l

Selain Hingga Terkai rekening p Terpisa tanggal 11 Muchd Namun Secara Apaka ’’Tapi, Inf operasi be


BERITA UTAMA

6

JUMAT, 19 JUNI 2009

Jawa Pos News Network

Pariwisata Sumbang Devisa Rp200 T Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA - Sektor pariwisata Indonesia melalui program Kenali Negerimu Cintai Negerimu (KNCN) sanggup menyumbangkan devisa negara mencapai sekitar Rp200 triliun sepanjang 2008. ’’Dari sektor pariwisata ini menyumbang setidaknya Rp200 triliun devisa yang langsung masuk ke kantong-kantong rakyat,” kata Direktur Jenderal Pemasaran Departemen Kebudayaan dan Pariwisata Sapta Nirwandar di Jakarta kemarin (18/6). Jumlah itu terbagi dalam dua pos, yakni pemasukan dari wisatawan mancanegara (wisman) dan wisatawan nusantara (wisnus). Ia mengatakan, pasar wisata dalam negeri tahun lalu melalui program KNCN mampu menghasilkan gerakan ekonomi wisata domestik mencapai Rp123,17 triliun. Jumlah itu belum termasuk aliran devisa dari turis asing melalui program Visit Indonesia Year 2008 yang menghasilkan Rp80 triliun. ’’Bedanya pariwisata dengan sektor lain adalah devisa yang

dihasilkan langsung mengalir kepada rakyat yang bergerak dalam sektor pariwisata. Tidak ada satu sen pun yang masuk kantong Depbudpar,” katanya. Kenyataan itu membuatnya berkesimpulan bahwa sektor pariwisata inbound alias domestik untuk wisnus sangat potensial untuk digarap di saat dunia mengalami krisis finansial global. Berkaca pada tahun lalu, frekuensi perjalanan wisnus ratarata mencapai 1,92 kali dari jumlah wisnus 117 juta orang yang melakukan perjalanan sebesar 225 juta dengan pengeluaran mencapai Rp123,17 triliun. “Upaya untuk mendorong wisnus agar melakukan perjalanan di dalam negeri terus dilakukan dengan berbagai promosi pameran dan even,” katanya. Khusus untuk wisman, realisasi kunjungannya hingga kuartal pertama tahun ini naik 1,53 persen menjadi 1,89 juta orang dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Hal itulah yang menjadikannya sangat optimistis target program Visit Indonesia Year 2009 sebesar 6,5 juta wisman akan tercapai. (*)

SIMULASI Tim Pengendalian Keadaan Darurat (TPKD) di PT SAP sedang melakukan simulasi mengantisipasi bencana kebakaran, tumpahan minyak, dan kecelakaan kerja di Pelabuhan A di Jl. Sabar Jaya Mariana Prajen kemarin (18/ 6). FOTO JPNN

Saham Terpuruk, Rupiah Terpeleset Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA - Kinerja positif pasar modal dan rupiah mulai tersendat. Dalam penutupan pasar kemarin, indeks harga saham gabungan (IHSG) terpuruk 73 poin (3,6 persen) ke level 1.950, sedangkan rupiah terpeleset 18 poin ke Rp10.268 per USD. Analis Optima Securities Iksan Binarto mengatakan, luruhnya pasar saham disebabkan aksi ambil untung (profit taking) yang dilakukan investor. ’’Kondisi pasar modal kita memang sudah cukup lama over bought (terlalu banyak pembelian),” ujarnya kemarin (18/6). Menurut Iksan, sejak awal Juni ini, bursa-bursa regional sudah

mengalami koreksi beberapa kali. Sementara Bursa Efek Indonesia (BEI) bergerak cukup stabil, terus merangkak hingga di atas level 2.000. ’’Jadi, ini memang lebih karena profit taking yang dipicu oleh penurunan bursa regional,” katanya. Dalam penutupan kemarin, indeks Hang Seng (Hongkong) turun 307,94 poin (1,70 persen) ke level 17.776,66, indeks Nikkei-225 (Jepang) turun 137,13 poin (1,39 persen) ke level 9.703,72, dan indeks KOSPI (Korsel) turun 15,41 poin (1,11 persen) ke level 1.375,76. Sementara di BEI, perdagangan mencatat frekuensi 116.154 kali transaksi pada volume 9.287 juta lembar saham senilai Rp4, 248 triliun. Sebanyak 41 saham naik, 186 turun, dan 41 saham

stagnan. Saham-saham yang mengalami penurunan cukup besar, antara lain, Astra International (ASII) yang turun hingga Rp2.100 (9,10 persen) ke level Rp21.200. Beberapa saham lain yang ada di jajaran top loser di antaranya Bumi Resources (BUMI) turun Rp75 menjadi Rp1.950, Mitra Rajasa (MIRA) turun Rp30 menjadi Rp620, Aneka Tambang (ANTM) turun Rp175 menjadi Rp2.000, International Nickel (INCO) turun Rp400 menjadi Rp4.000, BRI (BBRI) turun Rp400 menjadi Rp5.800. Lalu PT Tambang Batubara Bukit Asam (PTBA) turun Rp900 menjadi Rp11.750, Telkom (TLKM) turun Rp150 menjadi Rp7.300, dan Global Mediacom (BMTR) turun Rp30 menjadi Rp255.

Sedangkan saham-saham yang masih mampu merangkak naik di tengah luruhnya pasar, antara lain, Bakrie and Brothers (BNBR) naik Rp2 menjadi Rp93, Central Korporindo (CNKO) naik Rp2 menjadi Rp90, Bentoel Investama (RMBA) naik Rp10 menjadi Rp820, Arpeni Pratama Ocean Line (APOL) naik Rp25 menjadi Rp280. Analis pasar modal Edwin Sinaga menambahkan, aksi jual yang mewarnai perdagangan saham kemarin disebabkan adanya konsolidasi yang berlebihan di pasar. ’’Investor tampaknya takut,” ujarnya. Menurut Edwin, konsolidasi ini berpotensi membawa pasar melorot hingga kisaran 1.8501.900. ’’Turunnya akan cepat,” imbuhnya. (*)

SNM-PTN Luar Negeri Ditutup Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA - Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) menyetujui keputusan panitia seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNM-PTN) untuk menutup loket pendaftaran bagi pelajar di luar negeri seperti Malaysia. Pertimbangannya, efektivitas pelaksanaan pendaftaran masuk PTN di Indonesia. Dirjen Dikti Fasli Jalal mengatakan, keputusan menutup pendaftaran SNM-PTN di luar negeri seperti Malaysia lantaran dinilai tidak efektif. Sebab, pelajar atau mahasiswa Malaysia yang ingin belajar ke Indonesia bisa langsung mendaftarkan diri ke PTN yang ingin dituju. ’’Tidak ada alasan lain. Hanya persoalan efektivitas. Sebab, pendaftaran yang dibuka panitia SNM-PTN di luar negeri tak begitu banyak peminat,” terangnya. Panitia SNM-PTN telah memutuskan tidak membuka loket pendaftaran mahasiswa baru di luar negeri, terutama di Malaysia. Bagi mahasiswa baru dari luar negeri, mereka diharuskan datang langsung ke loket pendaftaran terdekat di Indonesia. Contohnya, di Medan, Pekanbaru, atau Jakarta. Selama ini, formulir pendaftaran SNM-PTN memungkinkan bagi WNA ataupun WNI yang lulus sekolah dari luar negeri untuk mengikuti ujian. Sempat ada kabar bahwa ditutupnya loket pendaftaran di Malaysia lantaran buruknya hubungan diplomasi antarkedua negara tersebut seiring mencuatnya kasus Ambalat maupun TKW. (*)

FOTO JPNN

MELEDAK: Sebuah pesawat yang tidak terpakai Boeing 747SP D60zx Global Air saat dipotong sayap kanannya terbakar dan meledak di Garuda Maintenance Facility (GMF) Bandara Soekarno-Hatta yang menyebabkan satu orang luka bakar serius. Diduga sayap pesawat masih menyimpan sisa bahan bakar.

Gubernur Sumsel Gebrak Meja Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen PALEMBANG - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin tiba-tiba menggebrak podium saat berpidato. Kekesalan orang nomor satu di Sumsel ini lantaran MoU (memorandum of understanding) program swasembada daging baru dilakukan Juni ini. Seharusnya sudah berjalan tujuh bulan lalu. Hal tersebut ia sampaikan saat berpidato pada MoU fasilitas kemitraan peternakan antara pemerintah Sumsel dengan perusahaan perkebunan di Grand Ballrom Aryaduta Hotel, Jalan POM IX, Palembang, kemarin. Alex juga berpidato dengan nada yang sedikit kencang. Menurut Alex, pemerintah Sumsel tidak lagi bicara soal sekolah dan berobat gratis karena kedua program itu sudah dijalankan. Sumsel kini sudah bicara soal swasembada daging yang tidak ha-

nya mampu memenuhi kebutuhan 12.000 ekor setiap tahun, bahkan menjadi provinsi yang mampu menjual ke pasar luar. Perusahaan perkebunan sawit juga dikritik Alex karena tidak mau bermitra dalam pengembangan ternak sapi dengan pola kemitraan peternakan yang menjadi program nasional. “Perusahaan sawit tidak cukup hanya mambayar pajak dan retribusi. Jumlahnya masih kecil dibanding keuntungan yang sudah didapatkan,” katanya. Dijelaskan Alex, pemerintah tidak main-main untuk mewujudkan Sumsel sebagai swasembada daging karena sudah dianggarkan dana Rp3,4 miliar untuk membeli 540 ekor sapi pedaging, bahkan Departemen Peternakan telah menyiapkan dana bantuan Rp10 miliar untuk Sumsel. Belum lagi fasilitas pinjaman dana dari perbankan. Itu artinya, tidak ada alasan lagi untuk tidak melaksanakan program ini. Menurutnya, luas lahan perke-

bunan sawit di Sumsel mencapai 600.000 hektare. Jika 100.000 haktare saja dijadikan kawasan kemitraan perternakan dengan rincian 1 hektare 2 ekor sapi, maka ada 200.000 ekor sapi yang dapat dikembangkan. Alex Noerdin memberikan waktu dua bulan bagi perusahaan sawit yang memiliki usia tanam di atas tujuh tahun untuk menjadi mitra pertenakan. “Kalau masih ada yang tidak mau, kita akan buat Perda untuk memaksa mereka,” kata Alex Noerdin yang manyebutkan Bengkulu yang kecil saja sudah mampu dan kini telah memiliki 100.000 ekor sapi. Untuk pejabat Dinas Peternakan, Alex memberikan waktu dua tahun sebagai ukuran keberhasilan. “Kalau dua tahun ini, Sumsel masih membeli sapi dari luar, saya ganti pejabatnya. Kalau pangkat dan golongannya tidak mencukupi, asal ia mampu bekerja bisa menjadi kepala dinas,” kata Alex Noerdin.(*)


JUMAT, 19 JUNI 2009

7

Pilpres 8 Juli 2009

PPRN dan PPIB Menang

Gagal Lagi, DPRD Tentukan Sikap Senin Laporan Segan P.S./Trufi M Editor: Trufi Murdiani BANDARLAMPUNG ñ Upaya Komisi A DPRD Lampung melakukan hearing dengan Edwin Hanibal bersama empat anggota KPU Lampung kembali kandas. Pasalnya, dari lima anggota KPU Lampung yang diharapkan hadir hearing yang dipimpin oleh Supriadi Hamzah, Syabirin H.S. Koenang, Rini Tahyati, dan Ismet Jayanegara, kemarin (18/6) hanya Handi Mulyaningsih yang datang. ’’Rapat kami batalkan karena dari lima anggota KPU Lampung yang hadir hanya Handi Mulyaningsih. Kami meminta dia (Handi, Red) untuk pulang kembali karena tidak membawa data-data sesuai kesepakatan hearing sebelumnya yang dihadiri dua anggota KPU, yakni Pattimura dan Nanang Trenggono,” kata Wakil Ketua Komisi A DPRD Lampung Syabirin H.S. Koenang. Politisi asal FPAN itu menyatakan, untuk sementara ini komisi A belum menentukan keputusan terkait sikap anggota KPU Lampung yang terkesan melecehkan lembaga legislatif karena selalu mangkir ketika diundang hearing. ’’Senin (22/6) mendatang, kami berencana melakukan rapat internal dan hasil rapat internal itu akan menjadi rekomendasi komisi A kepada pimpinan dewan untuk menjadi acuan mengeluarkan keputusan menyikapi ketidakhadiran anggota KPU di lembaga legislatif,” kata Syabirin Menurut dia, undangan hearing itu bukan untuk arena ’’membantai’’ lima anggota KPU Lampung. Namun, meminta pertanggungjawaban dan laporan terkait penyelenggaraan Pilgub Lampung 2008 serta daftar pemilih tetap (DPT) Pileg dan Pilpres 2009. Jadi, terus Syabirin, kalau data-data aktual yang diminta komisi A, di antaranya laporan keuangan penyelenggaran pilgub dan DPT sudah ada, mengapa

Edwin Hanibal bersama anggota KPU Lampung lainnya tidak mau datang? Komisi A DPRD Lampung pun akan menentukan sikapnya terhadap anggota KPU Lampung pada Senin (22/6). Ketua Komisi A DPRD Lampung Supriadi Hamzah didampingi dua anggotanya, Khamamik dan Syabirin H.S. Koenang, kemarin menegaskan sikap yang akan mereka ambil pada Senin (22/6) adalah keputusan final setelah tiga surat undangan hearing sebelumnya tidak dipenuhi dan dua deadline yang disepakati juga tidak diindahkan. Kedua deadline itu adalah menyerahkan laporan pertanggungjawaban keuangan pilgub dalam waktu tiga hari dan menghadiri hearing lengkap berlima dalam waktu sepekan terhitung sejak 11 Juni 2009. Sehari sebelumnya, Handi mengatakan tidak bisa menghadiri hearing karena akan memenuhi undangan rapat koordinasi muspida Lampung di Gedung Pusiban mulai pukul 10.00 WIB. Namun, kemarin ia menunjukkan iktikad baiknya untuk ke Komisi A DPRD. Tapi, itu dianggap tidak representatif mewakilkan semua anggota komisioner di lembaga penyelenggara pemilu Provinsi Lampung itu. Menyikapi belum diserahkannya laporan tertulis pelaksanaan Pilgub 2008, terutama yang terkait dengan penggunaan APBD, komisi A tetap menunggu laporan itu. ’’Jika mereka tak juga menyerahkannya, komisi A tetap mengevaluasi sesuai fungsi kami mengawasi semua kegiatan masyarakat yang menggunakan dana APBD,” ujar Syabirin H.S. Koenang. ’’Jika KPU benar-benar tidak menyerahkannya, komisi A akan mengompilasi data-data yang ada dengan tambahan data dari LSM,” ujarnya. Sementara, Ketua KPU Lampung Edwin Hanibal yang dihubungi mengaku tak tahu ada hearing dan menegaskan sibuk monitoring. (*)

FOTO IST

KONSOLIDASI: Gubernur Sjachroedin Z.P. bersama unsur muspida se-Lampung membahas persiapan penyelenggaraan Pilpres 2009 di Gedung Pusiban kemarin.

KPU Akan Datangi Pemilih Laporan Agus Suwignyo Editor: Trufi Murdiani PRINGSEWU – Guna memastikan semua warga telah masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) pilpres dapat menyalurkan hak pilihnya, KPU Tanggamus akan melakukan penyisiran dengan langsung mendatangi pemilih. Upaya ini terutama dilakukan terhadap pasien dan keluarganya yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit dan para tahanan. Walaupun tidak menyediakan TPS khusus, KPU Tanggamus akan menyiagakan petugasnya untuk mendatangi pemilih agar tetap bisa menyalurkan aspirasi politiknya. Menurut anggota KPU Tanggamus Bambang Hariyadi, S.H., di rumah sakit, petugas melalui KPPS terdekat akan mendatangi pasien yang sedang menjalani perawatan pada hari H

pemungutan suara. ’’Keluarga pasien juga tetap terakomodasi haknya asalkan memenuhi persyaratan dengan menggunakan formulir yang telah disediakan. Kami akan sisir semua rumah sakit, sehingga pasien dan keluarganya dapat menyalurkan aspirasi politiknya dalam pilpres mendatang,” jelas Bambang. Anggota KPU Tanggamus yang pernah bertugas sebagai Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) Pringsewu ini menjelaskan, pemilih yang sedang menunggu proses hukum dan mendekam di sel tahanan juga menjadi target penyisiran. ’’Bagi warga yang menurut hukum belum hilang hak pilihnya akan diakomodasi dengan menunjukkan bukti dirinya terdaftar sebagai mata pilih,” jelasnya. Karena itu, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan pihak terkait. (*)

Laporan Dina Puspasari Editor: Trufi Murdiani

FOTO TRUFI

DEKLARASI: Pengurus DPD Relawan Bangsa Provinsi Lampung dilantik oleh Ketua Umum DPN Relawan Bangsa Ir. H.M. Suaib Didu, M.M. di Hotel Sahid Bandarlampung kemarin. Ormas ini mendukung pasangan capres dan cawapres SBY-Boediono.

BANDARLAMPUNG – Gugatan dua partai dimenangkan Mahkamah Konstitusi (MK) dan berhak mendapatkan satu kursi di legislatif. Yakni Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) yang memperoleh satu kursi di DPRD Kota Bandarlampung dan Partai Persatuan Indonesia Baru (PPIB) yang memperoleh satu kursi di DPRD Tulangbawang. Ketua PPRN Kota Bandarlampung Hairil Akbar mengatakan, berdasarkan putusan MK yang bersidang hingga pukul 20.00 WIB semalam, caleg PPRN Azis Surbi Surdama akan duduk di DPRD Bandarlampung. Dia menggeser caleg terpilih dari Partai Gerindra berasal dari daerah pemilihan (dapil) V. Sementara, PPIB berhak memperoleh satu kursi di DPRD Tuba berdasarkan putusan MK dengan berita acara nomor 70/ PHPU.C-VII/2009 tanggal 16

Juni 2009. Caleg PPIB dengan perolehan suara terbanyak yang berhak menjadi aleg di DPRD Tuba adalah Budianto dengan mengalahkan caleg dari Partai Karya Persatuan Bangsa (PKPB) dari dapil IV. Koordinator Saksi PPIB Asep Priwanto, S.H. mengatakan, PPIB memperoleh 4.119 suara dan PKPB 3.959 suara. Itu berdasarkan penghitungan MK setelah mengetahui jumlah suara yang benar di PPK Tuba Tengah. ’’Setelah diketahui jumlah suara yang benar di PPK, MK selanjutnya menjumlahkan perolehan suara tersebut dengan suara sah yang diperoleh oleh PPIB dan PKPB di tiga kecamatan lainnya. Yakni Pagardewa, Tumijajar, dan Tuba Udik,” kata Asep. Dengan keluarnya putusan tersebut, otomatis Keputusan KPU No. 255/Kpts/KPU/Tahun 2009 batal. ’’Dalam berita acara itu, MK telah memerintahkan KPU untuk melaksanakan putusan ini,” ujar Asep. (*)


8

Pilpres 8 Juli 2009

JUMAT, 19 JUNI 2009

Bawaslu Polisikan JK dan Hatta Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA ñ Kendati sejumlah pejabat BUMN sudah ditarik dari tim pemenangan pasangan capres-cawapres, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) tetap akan memperkarakan mereka. Lembaga pimpinan Nur Hidayat Sardini itu bakal melaporkan para petinggi perusahaan pelat merah tersebut ke Mabes Polri dengan tuduhan melakukan pelanggaran pidana pemilu. ’’Kini kami masih dalam proses pemberkasan akhir. Kami putuskan untuk membawa laporan tersebut ke polisi,” kata anggota Bawaslu Wirdianingsih di gedung KPU kemarin. Dia didampingi Bambang Eko Cahyo, anggota Bawaslu lainnya, dan Bambang Widjojanto, konsultan hukum Bawaslu. Itu, lanjut Wirdianingsih, berdasar pemeriksaan yang dilaku-

kan terhadap sejumlah pejabat BUMN pada Rabu (17/6) dan kemarin (18/6). Mereka yang secara formal tertulis dalam daftar tim kampanye dikonfirmasi. ’’Ada yang mengakuinya dan ada yang tidak datang ketika kami undang untuk hadir memberikan konfirmasi,” ujarnya. Para pejabat BUMN yang terjaring Bawaslu itu berasal dari tim pemenangan SBY-Boediono dan JK-Win. ’’Kami juga mendapatkan laporan adanya pegawai negeri sipil (PNS) yang terlibat dalam tim sukses MegaPrabowo. Tapi, karena tidak ada bukti formalnya, kami tidak bisa menindaklanjuti,” ungkapnya. Bukan hanya pejabat BUMN yang bakal diseret ke meja penyelidikan. Ketua tim pemenangan yang menandatangani struktur tim pemenangan pun akan terseret. Mereka adalah Ketua Tim Kampanye Nasional SBY-Boediono Hatta Radjasa

dan Sekretaris Tim Kampanye Nasional Marzuki Alie. Di kubu JK-Win, Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla dan Wiranto ikut terseret karena menandatangani daftar tim kampanye yang memuat pejabat BUMN plus sejumlah pejabat teras Partai Hanura dan Partai Golkar. ’’Mereka yang menandatangani dikenakan pasal 216 UU Pilpres, sementara pejabat BUMN-nya dikenakan pasal 217 UU Pilpres,” jelas Wirdianingsih. Namun, pemeriksaan Bawaslu tersebut ’’membebaskan’’ sejumlah pejabat lainnya. Mereka dianggap tak terbukti terlibat dalam tim kampanye kendati namanya terdaftar. ’’Pak Tanri Abeng, misalnya. Dia memang tidak pernah tahu dan menyetujui namanya ada dalam daftar. Sebab, ketika itu dia sedang berada di luar negeri. Pada saat masa kampanye pun, dia tidak mengikuti aktivitas kampanye,” bebernya. (*)

FOTO JPNN

DUKUNGAN MENGALIR: Cawapres Prabowo menerima dukungan dari Kebangkitan Pemuda Indonesia Timur (KPIT) di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, kemarin.

DPD PDIP Ancam Lapor KPK Laporan Segan Petrus S. Editor: Trufi Murdiani BANDARLAMPUNG ñ DPD PDIP Lampung akan melaporkan KPU Lampung ke KPK karena merasa ditipu. Ini disebabkan karena Syukri Baihaki, salah satu calon anggota legislatif (caleg) PDIP dari daerah pemilihan (dapil) 7 Tulangbawang, dinyatakan tidak lolos menjadi anggota DPRD provinsi periode 2009–2014.

Wakil Ketua Bidang Bappilu DPD PDIP Lampung Sahzan Safri mengatakan, prosedur tahapan pemilu legislatif (pileg) yang menyalahi aturan tersebut akan dibawa ke jalur hukum. ’’Karena itu, kami meminta aparat kepolisian serius dan konsisten mengusut perkara ini,” kata Sahzan ketika menggelar jumpa pers di ruang Fraksi PDIP DPRD Lampung kemarin. Selain itu, terus Sahzan, pihaknya akan menyurati KPU Pusat untuk memberikan keadilan

Anggap Kontrak Politik Masih Efektif Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA – Pasangan capres dan cawapres Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto aktif memasukkan kontrak politik sebagai instrumen kampanye. Kontrak politik itu dianggap cukup strategis untuk meyakinkan pemilih. ’’Kampanye kami memang lebih banyak dengan kontrak politik, baik itu kepada buruh, petani, maupun rakyat secara keseluruhan,” kata Hasto Kristiyanto, sekretaris II Tim Kampanye Nasional Mega-Prabowo, di kantornya, Jl. Cik Di Tiro, Jakarta Pusat, kemarin (18/6). Hasto menjelaskan, kontrak politik bisa memberikan kepas-

tian kepada rakyat yang bosan dengan janji-janji. Ibaratnya, menurut dia, kontrak politik itu menjadi konstitusi bersama antara capres-cawapres dan konstituen. ’’Rakyat tak lagi membeli kucing dalam karung,” tegas anggota Komisi VI DPR itu. Mega-Prabowo memang aktif melakukan kontrak politik. Saat berkampanye di Dukuhsari, Kecamatan Jabon, Sidoarjo, 14 Juni 2009 lalu, keduanya meneken kontrak politik dengan warga setempat untuk menjadikan lumpur Lapindo sebagai bencana nasional. Prabowo juga meneken kontrak politik dengan para mahasiswa dan pelajar untuk mencabut UU Badan Hukum Pendidikan (BHP) dan menghentikan sistem ujian nasional. (*)

terhadap kasus penggelembungan suara yang terjadi di dapil 7 Tuba. Ia membeberkan, langkah ini ditempuh untuk mengembalikan kursi PDIP yang diduduki caleg asal partai lain tanpa proses yang sah. ’’Kursi yang diduduki itu adalah kursi haram. Kami akan mengusut penyimpangan ini, baik melalui pidana maupun perdata. Juga melaporkan ke Mahkamah Konstitusi dan KPK,” tegas anggota Komisi B DPRD Lampung itu.

Wakil Ketua Bidang Humas dan Infokom DPD PDIP Darwin Ruslinur menambahkan, DPD PDIP mendesak Dewan Kehormatan (DK) KPU Pusat memeriksa anggota KPU Lampung. Langkah yang dilakukan PDIP ini merupakan aksi konkret guna menuntut hak suara Syukri Baihaki sesuai hasil perolehan suara. ’’Yang jelas, PDIP telah tertipu. Siapa yang melakukan penipuan itu, hal ini masih terus kami selidiki,” ungkapnya. (*)

Janji Perbanyak Menteri Perempuan Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA – Capres Jusuf Kalla (JK) berjanji memberikan kursi yang lebih banyak bagi perempuan untuk duduk sebagai menteri di kabinetnya nanti. Menurut JK, peningkatan proporsi bagi perempuan sudah sewajarnya dilakukan. Sebab, secara demografi jumlah penduduk, perempuan lebih banyak daripada laki-laki. ’’Kualitas perempuan Indonesia sekarang tidak kalah dengan kualitas laki-lakinya. Karena itu, pasti akan mendapatkan proporsi yang lebih besar dari empat kursi di kabinet sekarang ini,” ujar JK di depan sekitar seribu perempuan dalam dialog bertajuk Pesta Demokrasi Perempuan Indonesia 2009 kemarin (18/6). Menurut dia, banyak keuntungan bila jumlah perempuan dalam kabinet bertambah. ’’Setidaknya, rapat kabinet menjadi lebih tenang, tidak banyak yang merokok, dan lebih wangi,” seloroh JK disambut tawa ribuan perempuan. ’’Kalau justru ribut karena menggosip bagaimana?” pancing pembawa acara. ’’Nanti duduknya diselang-seling,” sahut JK yang kembali disambut tawa. Cawapres Wiranto mengata-

kan, peningkatan jumlah perempuan di kabinet hanya sasaran antara sebelum suatu saat nanti perempuan tidak membutuhkan kuota untuk menduduki jabatan tertentu. Persaingan perempuan dan lakilaki tidak lagi tergantung otot, namun kemampuan intelektual. ’’Menurut penelitian medis, otak perempuan ternyata lebih hebat daripada otak laki-laki. Kami sependapat dengan paham itu. Bila sekarang masih ada kuota, itu memberi perempuan kesempatan untuk maju. Namun, kalau hanya tergantung kuota, perempuan tidak akan maju-maju,” tandasnya. Ketika ditantang seorang perempuan untuk bersikap tentang ratifikasi pembatasan konsumsi tembakau di Indonesia, JK berjanji membatasi iklan rokok bila terpilih sebagai presiden. ’’Secara pribadi, kami setuju karena kami bukan perokok. Rokok memang ada manfaat dan mudarat. Mudaratnya lebih besar, meski ada cukai, pajak, dan lapangan kerja. Karena itu, perlu diselesaikan secara bertahap,” tuturnya. JK juga akan membatasi konsumsi rokok bagi remaja dengan menetapkan spesifikasi umur yang diperbolehkan merokok. Cukai rokok juga harus dinaikkan tiap tahun, sehingga rokok tak akan lagi sangat murah. (*)


9

JUMAT, 19 JUNI 2009

KLASEMEN SEMENTARA GRUP B GRUP A Spanyol

2

2

0

0

6-0

Afrika Selatan

2

1

1

0

2-0

6 4

Iraq

2

0

1

1

0-1

1

Selandia Baru

2

0

0

2

0-7

0

Brazil

2

2

0

0

7-3

6

Italia

1

1

0

0

3-1

3

Mesir

1

0

0

1

3-4

0

AS

2

0

0

2

1-6

0

GRUP B

Catatan: Belum termasuk hasil laga Italia v Mesir dini hari tadi

SOCCER LINE

Chelsea Banding DIDIER Drogba dan Jose Bosingwa mendapat ganjaran atas ulah tak sportif ketika Chelsea ditahan seri Barcelona 1-1 pada second leg semifinal Liga Champions 6 Mei lalu di Stamford Bridge. Saat itu, Drogba memprotes wasit Henning Ovrebo. Dia menganggap wasit berat sebelah dalam mengambil keputusan. Bosingwa yang juga kesal pada Ovrebo berkoar kepada media bahwa wasit asal Norwegia itu telah dibeli. Nah, akibat sikap mereka yang dianggap melecehkan wasit, otoritas tertinggi sepak bola Eropa (UEFA) menjatuhkan sanksi larangan bertanding empat kali buat Drogba dan tiga kali untuk Bosingwa. Badan Kontrol dan Disiplin UEFA juga mengeluarkan maklumat masa percobaan selama dua tahun untuk keduanya. Chelsea juga tidak lepas dari sanksi. The Blues (julukan Chelsea) didenda 100 ribu euro atau sekitar Rp1,4 miliar. Itu terkait tindakan staf dan pendukungnya yang melemparkan benda-benda ke dalam lapangan saat pemain Chelsea memprotes wasit. (jpnn)

DIDIER DROGBA

Nyaman Jadi Muka Baru MENJADI orang baru di sebuah tim yang sudah mapan tentu tidak mudah. Tapi, tidak demikian dengan tujuh muka baru yang menghuni timnas Spanyol di Piala Konfederasi 2009. Mereka mengaku enjoy berada di antara para bintang Matador -julukan timnas Spanyol- yang berhasil menjadi jawara Euro 2008 lalu. Sebut saja Juan Mata. Winger lincah asal klub Valencia tersebut mengaku tak mendapatkan perlakuan menjengkelkan dari para seniornya. Sebaliknya, dia diperlakukan tanpa dipandang layaknya seorang muka baru di timnas. ’’Mereka memperlakukan kami dengan sangat baik. Mereka membuat kami merasa seperti orang yang kuat di tim. Itu menjadi alasan yang fundamental mengapa negara kami menjadi juara Piala Eropa,” terang Mata seperti dilansir Associated Press. Tak hanya perlakuan manusiawi yang didapat para pendatang baru tersebut. Mereka juga mendapatkan kesempatan untuk menambah ilmu dari para seniornya. Menurut Mata, kondisi harmonis itulah yang akan membantu misi Spanyol merebut Piala Konfederasi. ’’Kami selalu bercanda. Selalu ada suasana yang membahagiakan, atmosfer yang menyenangkan walaupun rumor tentang transfer pemain terus berkembang,” tutur pemain yang tampil sebagi starter saat Spanyol mengalahkan Iraq Rabu lalu (17/6). Kehadiran para pemain baru itu tak lepas dari keputusan pelatih Vicente Del Bosque. Dia tidak melakukan reformasi besarbesaran di tim racikannya. (jpnn)

SAMBA SUPER 0 AS

Brazil 3

V

Laporan Wartawan JPNN, Pretoria Editor: Eko Nugroho PRETORIA - Brazil terlalu superior bagi Amerika Serikat (AS). Juara bertahan Piala Konfederasi itu membungkam AS dengan skor 3-0 di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, tadi malam. Tambahan tiga poin itu membawa Samba –julukan Brazil– sebagai tim pertama dari grup B yang lolos semifinal. Brazil mengikuti langkah Spanyol yang sudah menggenggam tiket semifinal dari grup A. Selanjutnya, Brazil akan dijajal juara dunia Italia dalam laga terakhir grup B di Stadion Loftus Versfeld, Senin nanti (22/6). Big match tersebut akan menjadi penentu untuk berebut status juara grup B. Di sisi lain, kekalahan dari Brazil menutup peluang AS. Landon Donovan dkk. menjadi tim kedua yang tersingkir setelah Selandia Baru. ’’Melawan Brazil sangat sulit. Tiga gol itu sulit untuk dihindari. Pemain sudah bermain bagus, tapi kartu merah itu mengecewakan,” kata Bob Bradley, pelatih AS, dalam jumpa pers sesuai laga yang diikuti Jawa Pos (grup Radar Lampung). Ya, AS memang harus bermain dengan sepuluh orang sejak menit ke-58. Hal itu seiring diusirnya gelandang Sacha Kljestan oleh wasit Massimo Busacca setelah melakukan pelanggaran keras kepada pemain Brazil Ramirez. Bermain di hadapan sekitar 39.617 penonton itu, Brazil yang memakai kaus kebanggaan kuning dan celana biru itu langsung menggebrak pertahanan AS. Serangan frontal Samba memaksa kiper AS Tim Howard memungut bola dari dalam gawangnya setelah gagal mementahkan sundulan Felipe Melo pada menit ketujuh. Dominasi Samba tidak tertahankan setelah Robinho merobek gawang The Sam Army –julukan AS– pada menit ke-20. Gol itu tercipta berkat kecerdikan Robinho memanfaatkan kesalahan kontrol DaMarcus Beasley yang menerima sodoran Donovan dari tendangan pojok. (*)

2 Afrika Selatan

Selandia Baru

0

Parker Buka Asa Bafana Laporan Wartawan JPNN, Rustenburg Editor: Eko Nugroho RUSTENBURG – Bernard Parker menjawab keraguan publik sepak bola Afrika Selatan. Dia menjadi pahlawan–Bafana Bafana (sebutan timnas Afsel) saat menaklukkan Selandia Baru 2-0 di Stadion Royal Bafokeng, Rustenburg, kemarin dini hari WIB. Dua gol pada laga yang disaksikan 36.598 suporter tuan rumah itu masingmasing tercipta pada menit ke-21 dan 52. Berkat dua gol dari pemain 23 tahun tersebut, kans Bafana Bafana untuk merebut satu tiket semifinal semakin terbuka. Tim asuhan Joel Santana itu hanya membutuhkan hasil seri saat meladeni favorit juara Spanyol, Minggu (21/6) dini hari WIB. Afsel sendiri kini menduduki posisi runner-up grup A di bawah tim Matador (julukan timnas Spanyol), yang dalam

laga lain menaklukkan Iraq 1-0. Kemenangan atas Selandia Baru itu sekaligus menjadi obat bagi Parker yang dalam laga mela-wan Iraq (14/ 6) lalu tampil mengecewakan. Parker sendiri terpilih sebagai pemain terbaik dalam laga yang dilangsung-kan dalam suhu 16 derajat celsius tersebut. ’’Saya berterima kasih kepada suporter yang selalu mendukung kami. Gol itu saya dedikasikan untuk fans Bafana Bafana,” kata Parker. ’’Saya juga berterima kasih kepada pelatih yang memberikan kesempatan bermain pe-nuh,” lanjutnya. Media di Afsel menjadikan sukses Bafana Bafana sebagai headline di halaman depan, yang dilengkapi foto ekspresi Parker setelah mencetak gol. Mereka tampaknya yakin Bafana Bafana menembus semifinal untuk kali pertama sejak mengikuti Piala Konfederasi pada 1997. Kala itu, Afsel menempati peringkat kedelapan. (*)

BEREBUT BOLA: Bernard Parker (tengah), punggawa Afsel, berebut bola dengan Dave Mulligan (Selandia Baru) kemarin dini hari. FOTO AFP

SELEBRASI ALA ROBINHO: Gaya penyerang Brazil Robinho merayakan keberhasilannya menjebol gawang AS tadi malam WIB. FOTO AFP


10

JUMAT, 19 JUNI 2009

Lega tak Kalah 0-5

Membelot demi Korut KEBERHASILAN Korea Utara (Korut) menembus putaran final Piala Dunia 2010 Afrika Selatan tak lepas dari militansi para pemainnya. Nah, dari seluruh anggota skuad Korut, ada seorang pemain yang banyak mendapat sorotan. Dia adalah bomber Jong Tae-Se. Pemain 25 tahun ini termasuk salah satu pemain ’’langka” dalam skuad Korut. Bagaimana tidak, ketika pemerintah mengisolasi warganya, Jong malah bisa bermain di J-League (Liga Jepang) bersama Kawasaki Frontale. Kenapa dia bisa main di Jepang? Sebetulnya, pemain yang oleh media Jepang dan Korut dijuluki Wayne Rooney-nya Asia itu lahir dari orang tua yang berkebangsaan Korea Selatan (Korsel). Kedua orang tuanya tinggal di Jepang, dan Jong sendiri lahir di Nagoya pada 2 Maret 1984. Jong yang dalam identitas Jepangnya bernama Chong Tese itu memutuskan ’’membelot” dengan membela Korut, setelah menyaksikan Korut kalah dari Jepang di babak kualifikasi Piala Dunia 2006 zona Asia. Saat itu, dia mendatangi Kedutaan Korsel di Jepang dan meminta untuk berganti kewarganegaraan menjadi warga negara Korut. Permintaan itu ditolak. Tapi, berkat bantuan Chongryon, sebuah organisasi pro-Korut, Jong akhirnya bisa mendapatkan paspor Korut. Dengan bekal paspor tersebut, FIFA pun memperbolehkan pemain bertinggi 180 sentimeter itu bermain untuk Korut. Jong sendiri mengaku ingin membela Korut karena punya ikatan batin kuat. Sebab, di Jepang dia mengambil studi di kampus yang didirikan Korut. Dan bersama timnas Korut, performa Jong langsung memikat. Saat tampil di Turnamen Sepak Bola Asia Timur 2008 lalu, Jong mencetak dua gol dari tiga laga. (jpnn)

Jong Tae-Se

Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho

FOTO REUTERS

ALL OUT: Kiper Korut Ri Myong Guk berusaha menyelamatkan gawangnya dari kebobolan dalam laga melawan Arab Saudi kemarin.

0

ARAB SAUDI V KOREA UTARA

0

Dua Korea di Piala Dunia Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho RIYADH – Penantian panjang Korea Utara (Korut) untuk bisa berlaga di pentas Piala Dunia berakhir sudah. Korut yang pernah berlaga di ajang Piala Dunia 1966 itu akan kembali tampil di turnamen sepak bola paling glamor sejagat tersebut menyusul hasil imbang tanpa gol yang dipetik Chollima (julukan timnas Korut) dalam laga lawan Arab Saudi di Stadion King Fahd International, Riyadh, kemarin dini hari. Dengan tambahan satu poin dari markas Arab Saudi, Korut pun memastikan finis di peringkat kedua klasemen akhir grup 2 zona Asia dengan nilai 12. Poin yang dikumpulkan Korut sebetulnya sama dengan Saudi. Namun, tim besutan Kim Jonghun itu lebih berhak lolos ke Afrika Selatan (tuan rumah Piala Dunia 2010) karena unggul selisih gol. Hasil seri ini otomatis memupus harapan Iran untuk merebut tiket

play-off. Iran yang sebelumnya bermain imbang 1-1 lawan Korea Selatan (Korsel), hanya mampu menempati peringkat keempat. Sementara, peringkat ketiga atau zona play-off tetap ditempati Saudi. Lolosnya Korut sekaligus menorehkan sejarah di pentas Piala Dunia. Sebab, untuk kali pertamanya dua negara semenanjung Korea itu berlaga di turnamen empat tahunan tersebut. Korsel memang lebih sering tampil mewakili Asia. Yakni pada edisi 1954, 1986, 1990, 1994, 1998, 2002, 2006, dan 2010. Sementara Korut baru dua kali, yakni 1966 dan 2010. Kim Jong-hun mengaku sangat bangga dan bahagia atas kesuksesan timnya menembus Piala Dunia 2010. Kim menyatakan, faktor penting kesuksesan timnya melaju ke Afsel adalah persiapan bagus sebelum terbang ke Arab Saudi. ’’Kami terfokus ke pertahanan

P e luang SauAustralia 8 6 2 0 12-1 20 (lolos) di sendiri unJepang 8 4 3 1 11-6 15 (lolos) tuk tampil di AfBahrain 8 3 1 4 6-8 10 Qatar 8 1 3 4 5-14 6 rika Selatan belum Uzbekistan 8 1 1 6 5-10 4 tertutup. Namun, YasKorsel 8 4 4 0 12-4 16 (lolos) ser Al Qahtani dkk. harus Korut 8 3 3 2 7-5 12 (lolos) melewati jalan berliku. Arab Saudi 8 3 3 2 8-8 12 Iran 8 2 5 1 8-7 11 Mereka harus meladeni tim Uni Emirat Arab 8 0 1 7 6-17 1 penghuni peringkat ketiga grup 1, yang diduduki BahCATATAN rain setelah menang 1-0 atas Dua tim teratas setiap grup lolos otomatis ke putaran final. Uzbekistan. Jika menang, Tim peringkat ketiga masing-masing grup diadu Saudi masih harus melakoni memperebutkan satu tiket play-off (home and away pada 10 dan 14 Oktober 2009). babak play-off lawan juara Pemenang pertandingan akan menjalani laga play-off zona Oceania untuk tiket melawan juara zona Oceania untuk tiket langsung ke putaran final (home and away pada 14 dan 21 November langsung ke putaran final 2009). (home and away pada 14 dan 21 November 2009). ’’Saya akui bahwa kami tidak karena kami ditekan oleh Saudi. Saya pikir persiapan kami adalah salah satu main bagus dalam laga ini,’’ papar faktor penentu kelolosan ini,” kata Jose Peseiro, pelatih Saudi. ’’PerKim Jong-hun seperti dilansir situs forma para pemain tidak seperti yang FIFA. ’’Kami memonitor mereka diharapkan. Ini adalah laga melawan (Saudi) sejak awal kompetisi, dan tim yang kuat. Di mana mereka dasaya menengarai mereka kesulitan tang dengan target hanya untuk meuntuk mencari penyerang yang ba- raih hasil seri, dan mereka bisa melakukannya ,” ujar Peseiro. (*) gus,” sambungnya.

JOHANNESBURG - Peluang Iraq untuk lolos ke babak semifinal Piala Konfederasi 2009 semakin berat. Ini menyusul kekalahan 0-1 dari Spanyol di laga kedua grup A Rabu petang (17/6) lalu. Meski kalah, pelatih Iraq Bora Milutinovic mengaku puas dengan penampilan timnya. Bora juga optimistis peluang lolos dari grup A masih terbuka. ’’Saya sangat senang. Saya pikir organisasi permainan kami cukup. Buktinya, kami tidak kalah 5-0 dari Spanyol,” ungkap Bora seperti dilansir AFP. Saat menghadapi Spanyol, Nashat Akram dkk. memang bermain sangat baik. Mereka membuat timnas Spanyol kesulitan menembus lini pertahanan. Sebab, The Lions of Mesopotamia (julukan Iraq) banyak menumpuk pemainnya di area pertahanan. ’’Itu memang bukan hasil yang bagus bagi kami. Terlepas dari itu, kami telah berusaha menciptakan beberapa peluang. Dan akhirnya tidak kalah 0-5,” ujar pelatih asal Serbia tersebut. Untuk bisa lolos, Iraq harus menang besar lawan Selandia Baru, dan sekaligus berharap Spanyol tetap bermain serius menghadapi Afsel. ’’Kami bermain sangat cerdas, tapi Spanyol tetap Spanyol, mereka merupakan tim luar biasa. Saya harus mengatakan senang dengan hasil ini karena tak kalah 0-5. Kami masih berada dalam kompetisi,” kata Bora. ’’Dengan hasil ini, kami masih punya peluang, tapi tergantung pertandingan lainnya,” timpal pelatih yang pernah menangani sejumlah negara di Piala Dunia itu. (*)

KLASEMEN AKHIR ZONA ASIA

Bora Milutinovic


11

JUMAT, 19 JUNI 2009

New PalapaRajawali Argopeni Melenggang

LAMPUNG AKHIRI

PACEKLIK EMAS Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho

Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho

Pertandingan

HARI INI

Pukul 14.00: Argopeni v Armajaya Pukul 15.00: WSC v New Palapa

SPEED UMUM: Aksi peserta nomor speed umum putra pada hari terakhir UBL Climbing Contest I/2009 kemarin.

FOTO M. SYAIFUL AMRI

BANDARLAMPUNG – New Palapa dan Rajawali Argopeni melanjutkan kiprahnya di even bola voli Pejuang Voli Sampoerna Hijau rayon Tanggamus yang dihelat di Lapangan Kalibening, Talangpadang. Kemarin, kedua tim itu menuai kemenangan. New Palapa menyingkirkan Netral 3-2 (25-23, 23-25, 25-20, 24-26, 15-10). ’’Pertandingan sangat menarik. New Palapa yang dimotori Sa’i, Pomo, dan Amri sempat ketetaran menghadapi Netral yang diperkuat pemain-pemain muda berbakat macam Sumar dan Supri,” ujar Suwarso Marhes, ketua panitia Pejuang Voli Sampoerna Hijau. Sementara, Rajawali Argopeni menang atas Ngarip 3-0 (25-20, 25-17, 25-23). Mengandalkan Yuyun (kapten tim), Nanda, dan Muntaqo, tim yang diarsiteki Kurnianto itu memang tampil lebih baik. Hari ini, New Palapa dan Rajawali Argopeni kembali bertanding. New Palapa akan menghadapi WSC. Rajawali bakal berjumpa Armajaya, salah satu tim kuat yang diarsiteki Muino. (*)

FPTI Kerinci Rebut Tiga Gelar Juara Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – FPTI (Federasi Panjat Tebing Indonesia) Kerinci tampil perkasa di Kompetisi Panjat Tebing Se-Sumatera UBL Climbing Contest I/2009. Pada hari terakhir kemarin, mereka merebut dua gelar juara. Masing-

masing, rintisan umum putra atas nama Andre Yoversa dan speed umum putra atas nama Rizki Yusuf. Di rintisan umum putri, Tiara Medya Putri dari FPTI Muara Bungo berhak berdiri di podium juara. Sehari sebelumnya, pemanjat FPTI Kerinci lainnya, Rizki Yusuf, keluar sebagai kampiun rintisan putra kelom-

pok umur (KU) U-19 tahun. ’’Pertandingan berjalan lancar dan masing-masing peserta menunjukkan kemampuan terbaiknya,” ujarnya Chandra Alamsyah, ketua panitia. Menurut Chandra, UBL Climbing Contest I/2009 merupakan bagian dari pembinaan atlet Lampung. Even ditutup oleh Tantowi, pembantu rektor III UBL. (*)

BANDARLAMPUNG – Lampung mengakhiri paceklik medali emas di pentas Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) kemarin. Yaitu melalui M. Jose Rizal yang tampil di cabang karate tingkat SMA serta Vivi dkk. dari cabang bola voli tingkat SD. Berlaga di Gedung Karate Wila Dasika, Cibubur, Jakarta Timur, Jose yang merupakan binaan KKI Bandarlampung menjuarai kelas kumite +61 kg putra setelah menumbangkan Angga Laksmana (Jawa Timur) di final. ’’Jose mengalami peningkatan prestasi. Pada O2SN 2008, Jose yang tercatat sebagai pelajar SMAN 9 Bandarlampung itu meraih medali perak. Pada O2SN 2009, Jose berhasil meraih emas,” ujar Sephodori, pelatih tim karate Lampung tingkat SMA, melalui telepon kemarin.

Dari cabang bola voli tingkat SD yang digelar di GOR Ragunan, Vivi dkk. membungkam Jawa Tengah 2-1 (13-25, 25-21, 15-12) di partai puncak. Vivi melengkapi sukses Lampung. Pemain yang berposisi spiker itu terpilih sebagai pemain terbaik. Wakil Lampung yang mengikuti cabang karate tingkat SMP tak mau kalah. Mereka mendulang dua perak. Yakni atas nama Dwi Pramushinta di kelas kumite +41 kg putri dan Ari Saputra di kelas kumite -45 kg putra. ’’Sebenarnya, Dwi mampu mengimbangi Nawar (Jawa Barat) di final. Pengumpulan nilai berjalan ketat. Namun, gara-gara kecolongan counter attack, Dwi harus menerima kekalahan,” terang Janahar, pelatih tim karate Lampung tingkat SMP. Koleksi perak kembali bertambah menyusul hasil yang dituai Agung Nugroho, atlet senam tingkat SMP. ’’Pada babak final yang digelar di Gedung Senam Ragunan, Agung ber-

saing dengan 19 pesenam. Beberapa gerakan dengan tingkat kesulitan yang tinggi mampu dilakukannya. Namun, Duhrian dari Sulawesi Selatan tampil lebih baik sehingga emas berhasil dia raih,” ujar Rusidi, humas kontingen Lampung. Kemarin, Lampung juga mendulang perunggu. Dua di antaranya didonasikan Yesi Anita dan Bagus dari cabang tenis meja nomor perorangan. Satu perunggu lagi disumbangkan M. Ihsan Siregar dari cabang catur tingkat SD nomor catur standar putra yang dihelat di Wisma Haji Pondokgede, Jakarta. Pecatur asal Lampung Selatan itu membukukan lima victory point (VP). ’’Di nomor catur standar putri, Isaora Astiningsing gagal mempersembahkan medali. Dia menempati posisi kelima dengan empat VP,” jelas Rusidi. Dengan tambahan medali kemarin, total Lampung mengemas dua emas, tiga perak, dan empat perunggu. (*)

BJW A Juara Umum Junior Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Dojang atau perguruan Beguai Jejamo Wawai (BJW) A asal Lampung Tengah berhasil menjadi juara umum Kejuaraan Terbuka Taekwondo Darmajaya Cup VI kelompok junior yang berakhir kemarin di GOR Saburai. Mereka mengantongi sepuluh gelar juara. Dengan demikian, BJW A berhak atas piala bergilir Rektor IBI Darmajaya. Bochari, koordinator pertan-

dingan, mengatakan, gelar juara itu dipersembahkan tiga taekwondoin putra dan tujuh taekwondoin putri. Tiga taekwondoin putra itu adalah Andika Pratama di kelas fin, Dimas Selingga (feather), dan Bima Priyatmaja (light). Sementara tujuh taekwondoin putri, antara lain, Mariska (fin), Harada Veiga I. (fly), Dela Wijaya (bantam), Ni Made Rika A.W. (light), Nita Dwi W. (welter), Endang Lestari (light middle), dan Retno Eki P. (heavy). Mariska melengkapi suksesnya dengan menyebet gelar terbaik kelompok junior putri. Di

kelompok junior putra, gelar terbaik disandang Rusdi (Fakmi) yang menjuarai di kelas fly. Didi Purwana, ketua pelaksana, menambahkan, gelar juara terbaik kelompok prajunior putra jatuh ke tangan Diminico Vicky (BJW B). ’’Sementara gelar juara terbaik kelompok prajunior putra disabet Rizky Bungan Melisa dari dojang BJW B,” jelasnya. Untuk kelompok senior putra, gelar juara terbaik dibawa pulang Hendra Lesmana (Lampung Jaya). Rekan Hendra di Lampung Jaya, Kartika Kotto, berhak atas gelar juara terbaik putri senior. (*)


12

JUMAT, 19 JUNI 2009

KONI Respons Keluhan Tim Panahan

Setelah Evaluasi, Gelar Diskusi Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Dalam bulan ini, Ikatan Pelatih Olahraga Lampung (Ikapola) aktif melaksanakan kegiatan internal. Pekan lalu mengadakan evaluasi. Pada Sabtu (20/6) menggelar diskusi di GOR Sumpah Pemuda, PKOR Wayhalim, Bandarlampung. Menurut M. Irianto Hatta, sekretaris Ikapola, diskusi merupakan salah satu sarana mempererat tali silaturahmi sesama pelatih di Lampung.

Tugas selanjutnya, bersamasama memajukan prestasi olahraga Sang Bumi Ruwai Jurai. Irianto, yang juga wakil ketua bidang pembinaan dan prestasi KONI Lampung melanjutkan, Ikapola bertujuan menciptakan komunikasi yang harmonis antara pelatih dengan atlet. ’’Dengan adanya forum ini, diharapkan insan olahraga Lampung memiliki satu rasa baik tanggung jawab, beban, maupun kebanggaan,” jelas Irianto di gedung KONI Lampung, kemarin. Tak dapat dipungkiri, sambungnya, beberapa atlet atau pelatih tak saling kenal. ’’Misalnya, di PON (Pekan Olahraga Nasional). Meski sama-sama mengenakan atribut Lampung, kadang mereka tidak bertegur sapa karena belum akrab atau belum kenal,” beber Irianto. Ikapola terbentuk atas inisiatif 14 pelatih. Mereka berasal dari cabang senam, renang, selam, dayung, pencak silat, atletik, kempo, tarung derajat, taekwondo, karate, sepak takraw, layar, bola voli, dan sepatu roda. ’’Ke14 pelatih itu sepakat membentuk wadah bagi pelatih untuk bersilaturahmi sekaligus bertukar informasi,” pungkas Irianto. (*)

IRIANTO

Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho

IKUT SELEKSI Tata (kiri) gelandang serang IBI Darmajaya, satu dari 24 pemain yang dipanggil mengikuti seleksi. FOTO M.SYAIFUL AMRI

PANGGIL 24 PEMAIN Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Tim talent scouting yang diketuai Halilintar Gunawan telah mengantongi 24 nama pemain sepak bola –selengkapnya lihat tabel– yang tampil di Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (Pomda) Ke-12 untuk diseleksi. Jumlah itu masih bertambah. Pemain yang lolos seleksi akan membawa nama Lampung pada Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) Ke-12 di Palembang, Sumatera Selatan, 10 Oktober 2009. Halilintar mengungkapkan, ke-24 pemain itu telah memenuhi kualifikasi. Salah

satunya skill memadai. ’’Selain mengasah komunikasi antarpemain di lapangan agar lebih padu, menggelar pertandingan uji coba juga tak kalah penting. Melalui pertandingan uji coba, kita bisa meHalilintar Gunawan ngetahui kelemahan sekaligus mencari komposisi terbaik. Itu semua modal sebelum berangkat ke Pomnas,” terangnya. Mantan pelatih N7 FC di Liga Bandarlampung VIII itu melanjutkan, jadwal se-

PEMAIN YANG DIPANGGIL SELEKSI KIPER: Tedi (Unila A), Donni Agung (Polinela) Andi (STO Metro) BELAKANG: Rahmad (UM Metro), Yoga (Unila B), Krostoper (Unila B), Arvan (Unila B), Andrea (Unila A), Tri Wibowo (Unila A), Sonny (Unila A), Hadi Wibowo (Unila A) TENGAH: Bayu (Unila B), Dadang (Unila B), Kiki (Unila B), Meta (Unila B), Syaiful (Unila B), Andre, Erlangga (Malahayati), Tata (Darmajaya) DEPAN: Ervan (Polinela), Hendrawan (Unila A), Pamula (Unila B), Johan (Unila B), Ranki (Unila B)

leksi belum ketok palu. Begitu juga mengenai pelatih. Apalagi pelaksanaan pemusatan latihan. ’’Semua itu termasuk penetapan nama pelatih akan dilakukan dalam rapat lanjutan panitia Pomda,” terangnya. (*)

BANDARLAMPUNG – Keluhan tim panahan yang akan dikirim ke Kejuaraan Nasional Antarpusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, 3-7 Agustus 2009 mengenai peralatan mendapat respons KONI Lampung. Rapat tim monitoring yang berlangsung kemarin di ruang pertemuan KONI Lampung membahas persoalan itu. ’’Benar, rapat tadi (kemarin, Red) juga membahas keluhan tim panahan dan ini menjadi perhatian penuh kami,” ujar Rusdi Said, penanggung jawab tim monitoring. Tim monitoring akan memanggil Puryoto selaku pelatih untuk duduk satu meja menggelar pertemuan. Tak hanya Puryoto, pelatihpelatih lain yang cabang olahraganya masuk program Lampung Jaya juga disertakan. ’’Pertemuan dengan para pelatih dilaksanakan 25 Juni nanti di ruang pertemuan KONI Lampung,” tambah Halilintar Gunawan, anggota tim monitoring. Halilintar menandaskan, pihaknya terbuka menerima keluhan penghuni program Lampung Jaya selama pelatihan. Sebelumnya diberitakan, Puryoto mengungkapkan Lampung terancam absen di nomor fita perorangan putra dan putri. Penyebabnya, kondisi peralatan yang sudah tak layak pakai lagi. Di fita perorangan putri, Lampung akan diwakili Quraini Nurayatilah. Sementara, di fita perorangan putra mengandalkan Budi Hartono. Keduanya merupakan pelajar SMA Swadipa Natar, Lampung Selatan. (*)


IKLAN BARIS OTOMOTIF JUMAT, 19 JUNI 2009

Clasy’92 Htm,AC,PSPW,VR, EM, CL<100% Tdk Ada Cacat!Spt Baru! 30jt Ng Tdk Ada 2nya! 7532410 Dijual Cpt Espass’95 Wr.Ungu Mulus, BE An.Sndri Orisinil,Mesin Bgs,AC, Hrg 28,5jt Nego Hub 081379553232087898963232

Kuda Grandia 2.0 MPI AT’03 Hitam Met,BE Nopil,Tgn 1 dr Br,Ful S.Syst , TV (3) 97,5 jt;08127286000 B000-098370-00-20/06

EVO 3 Th’1995 Hitam Met,Kom plit,Hrg Nego HP 0816 411112 / 0815 4183 600 B000-098635-00-24/06

Sedan Classy th 93 BE VR, BR, TP, AC, PW,PS, Rmt,Ful Sound System, Kond. Imsmewa. Hub.07217562454 Cash & Credit

MITSUBISHI BARU BUNGA 0% .T120 DP 12jt,An gs.3jt .

LUXIO Banjir Bonus S/d 4 jt Hny dibulan Mei Hub. ERIC Daihatsu, 7464700-0812 79589000 Mau kredit daihatsu apa saja

L200 Triton DP 24jt Angs.11,8jt . Gran dis DP 38jt Angs.10 ,8jt Hub IPAN’S 085279187115/0721-7186864

Daihatsu Grand max 2008, 1.5 vvti, PU, BE, biru met, km 12 ribu spt baru hub. 0811113805 PAKET KREDIT DAIHATSU BARU 2009 BUNGA MURAH 3,5% Kalau Ada yg Lebih Murah Kenapa Beli yg Mahal? Berkualitas Astra Xenia Li DP 13jt Angs.3,8jt 4th Terios DP 23jt Angs.4,4jt 4th Luxio DP 21jt Angs.4,1jt 4th Gran Max Pick Up DP 9,3jt Angs.2,9jt 3th Gran Max MB DP 17,6jt Angs.3,4jt 4th Dalam&Luar Kota,Proses Cepat Data Djemput Hub GERSON SIMON 07217343981-081272194536 B000-097146-00-19/06

Xenia 1.3cc Xi+ Hitam Mulus Th’2008 23x3,8jt DP 55jt Allrisk Hub 0811795 198 B000-098541-00-08/07

Xenia Li Family VVTi’08,BE Kdy,Htm ,KM Rndah,Tgn 1,Kond.Sgt Istmw C/ KNg;081379705550 B000-098686-00-22/06

CHARADE TH’1982,AC,RT,TV, DVD, BE,HARGA 16 JT NEGO HUB 0812 7910 8090 B000-098786-00-19/06

Xenia Xi 1.3 Th’06 BE,Hitam Met,AC, PS, PW,Body Klg Cat Ors S.Pki,H. Ng;0721-7352038 Ibu Yudith

L300 Pik Up DP 19jt Angs.4,8jt .125PS DP 27jt Ang.7,8jt .

B000-098656-00-10/07

Lancer Th’1984 BE,Body Kaleng, Mulus,AC Dingin,RT,BR,VR,Siap Pakai Hub 0816413933 B000-098760-00-19/06

Kuda GLS’2000 Solar,W.Gold,Plt BE,Full Variasi,Brg Mls,H.80jt Ng Hub 0721-3540540 B000-098774-00-19/06

EVO 3 Th’96 BE,Hitam Met,AC,PW, PS,B ody Kl ng,Cat Ors S.Pki,Hrg Ng;0721-7352038 Ibu NITA B000-098812-00-19/06

New Model Grandia’04 Disel,Originil, VR,BR AC Double,Butuh Uang;9612 345-0816400400 Pmki B000-098816-00-21/06

L200 Pick Up Diesel’07,BE,Kuning Mls,AC, Mls,Trwt Sgt Irit,Ban 31 Hub 081369582444 B000-098828-00-19/06

T120SS Th’2007 Pick Up W.Putih,Plt BE Msn Bagus,Body Mls Hg.52jt Ng Hb 081379542444 B000-098856-00-19/06

Galant V6’94 BE M/T Silver,MP3, S.Systm,AC PWPS,CL,Bdy Mls,VR, H.46jt Ng;081379177809 B000-098904-00-27/06

Truck HD PS120 Th’2007 BE Kodya, Msn+Body Bgs,Ban+Pjk Baru Istmw H.187jt Ng;7474738 B000-098938-00-20/06

L300 Pick Up Th’06 BE Kond.Siap Krj C/K TDP 27jt Ang.3224000x35bln Grnsi;081379705550 B000-098947-00-20/06

Taft GT 4x4 Th’90/91 Hitam,Mulus, Tgn 1,Kaleng,Nego H.47,5jt HP 0813 79677445

Kuda Grandia Bensin 2000cc Th’ 2003 ,Hitam Met,Full Orgnl,Full Sou nd Syst, Good Condition,Tgn 1,BE Kdy, BsPjm KTP H.82,5jt;081 1729495

B000-098824-00-26/06

B000-098962-00-22/06

Espass Pick Up’2005 Wrn.Biru,Plat BE,Msn Body Bagus Hrg 32jt Ng Hub 081369450489

Dangan’89,Silver Mls,AC,VRBR, BE,30jt Nego Bs Crdt DP12,5jt Ang. 1260 000x23bln;081369046950

B000-098857-00-19/06

B000-099022-00-22/06

Taft GT 4x4 Th’91,Hitam,BE,Siap Pakai Hrg Nego Hub 7558250-0815 78888909

LANCER DANGAN’91 SOHC,HIJAU MET,PJK BARU, BS PJM KTP,AC ,VR, PWPS,CD,SOUND SYST,34JT NG;7316057

B000-098811-00-19/06

B000-098861-00-19/06

Taruna FL Th’04 EFi Silver,Power Window, Orsnl Cat Hub 0721-3551 086 / 785981 B000-098864-00-19/06

Taft 4x4 Th’90 BE Kdy,Ban Baru,AC Dingin, CL,S.Systm,Mls S.Pki Hb 0721-7560356/081541230245 B000-098925-00-20/06

Xenia Li Family VVTi’2007 BE Kodya, Aquablue,Asuransi Allrisk Ors Mulus ;08127970022 B000-098926-00-20/06

Feroza’94 Htm,AC,RT,VR,100% Klg Mls+Istmw Modif Gress!Lht Pst Ccok!Gk Kcw 44jt!081369695555 B000-098928-00-20/06

Granmax 1.5 DS Th’08 Wr.Silver Gold, Plat BE,RT,VR,BR,PS,CL Hub 0812 7909692 B000-098941-00-20/06

Daihatsu Zebra’94 MB BE Kodya,Pjk 1th,VR, Ban Bgs,RT Hrg 20jt Nego TT Mtr Hub ANTON 0811726094 / 0721-706618 TP

B000-099048-00-29/06

B000-099053-00-22/06

Mits.Eterna Th’1993,Ac,RT,PW, Alarm,VelgRacing,Barang Istimewa Hub 0721-7312177 B000-099076-00-22/06

Kuda Grandia Bsn 2.0cc Th’05, Orange Orgnl Sound Syst,BE Kodya Nego Hub 08127938290 B000-099080-00-30/06

Lancer Dangan DOHC’89,AC,PW PS,CL,Pjk Pjg,Int.Rapi L/D Mls H.30jt Ng;0721-7490363 Liat Pst Suka B000-099110-00-23/06

1 Unit Mitsubishi L300 PU Th’2006, Harga 80jt Nego HP 08197995696 Tanpa Perantara Mitsubishi TS Th’2001 Wr.Biru,Plat BE, AC, Hrg 32jt Nego Hb 0721-7542009

B000-099025-00-22/06

BU Cpt Galant’93 M/T BE,Pjk Br,Jok Klt,In tr.Rapi,VR 18,Ban 40 Tps,Bdy Msn Std,43jt Ng;7175407

B000-099162-00-19/06

B000-099192-00-24/06

Lancer EVO III GTi Th’95,Hijau Asap Met, Plat B Original Khss Pmakai Hb 087899128114 B000-099218-00-24/06

B000-099040-00-22/06

DPTKN PAKET KHUSUS BUNGA SUPER MURAH 3,5% an/th; Xenia Li DP 13jtan Ang.4jtan 3th;Xi DP 13jtan Ang.4jtan 3th; Terios DP 23jtan Ang.5jtan/bln 3th;Granmax PU DP 9jtan Ang 2jtan 3th;Luxio DP 21jtan Ang.4jtan 3th Hub RUDI 081379714433 / 07217505400 B000-099071-00-15/07

Xenia Li Sporty’06,VR,BR,Elektrik Mirror, Wr.Hitam Jual Cepat Hub 0721-7495139 B000-099116-00-24/06

Zebra Astrea’95 Hijau,BE,Orsnl,AC Dgn,TP, Msn Ok,Hrg Nego Hub 747 6005-081541364022 B000-099117-00-23/06

Taft GTS’90,Hitam,BE Kodya,AC, PS,VRBR,DVD 100% Spt Baru,40jt Ng;085269523775 Bs TT Mbl B000-099126-00-23/06

Feroza’96,BE,AC,VR,BR31,100% Spt Br,DP19 jt Ang.1.300rbx35bl ;08526 9523775 Bs TTMbl B000-099130-00-23/06

Xenia’07 Li Family,Hijau Met,Pjk Br As.ArKM Rndh,Mls,110jt Ng;0721 7380180-7378455 B000-099171-00-24/06

Charade B Th’1994 Biru,PS,PW, VR,Alarm,Harga 33,5jt Tlp 07217541234 B000-099189-00-24/06

Jual Cepat Taft 4x2 Th’95 Wr.Hitam Met,Barang Istmw Hub 0813798 74449-081379960999 B000-099191-00-24/06

Classy’91,AC,RT,PW,PS,VR,Central Lock,Hrg 23jt Nego Hub 085279 6661 66 / 0721-7591912 B000-099225-00-24/06

Espass’96 90% Orisinil,BE Kodya, Tape,AC,VR,Luar Dalam Orisinil Hub 0812 7921 875 B000-099230-00-24/06

Toyota Kijang super G 1,5 Thn 1994 pajak bln 11 plat BE Warna abu2 metalik P.Stering AC Dooble blower, R.tape, body kaleng siap pakai khs pemakai hrg 62,5 jt Hub.:0812 7244173 Kjg Spr’88 Dlm BPKB Astra,BE, 6s peed,Hijau Mls,AC,Tape, VR,Lampu Grand,35jt;081369678629 Kjg PU Ex Box’95 1.8 Merah,Plat B, Msn/Sasis/Body Mulus Hub 0856 6991 7610 KRISTA DSL’00,BIRU,B,TGN I,MSN OK,LNGKP,ORSNL,JUAL CPT 110JT;081272338822 Twincam’91 Hitam,36jt Mls Trwt Orsnl Jl.Pagar Alam/PU Gg.Cempaka 4 No.3 Segalamider KJG SUPER G’1996,MERAH ,PS, CL,JOK KLT,VRBR,MLS, ORSNL ,DJAMIN OK,7157877 Innova Tp.V Th’05,Hitam Met BE Kdy,Fvrt,Body&Int.Ors Mls Spt Br,KM Dkt,Hrg Ng;0811794020 Kjg Spr’89 Cat Mls,AC,RT,VR ,Int. Ra pi,BE,Pjk Br 06-2010 S.Pki 36,5jt Ng; 081369450462-7501215 Bs TT Mtr Kjg Astra’95,Biru,Body 100% Klg,Plt B,Pjk Br Byr,Ac,VRBR,Tape,Velg 16,Hb 085269022172 INOVA V BSN TH’2005,BE KDY,SIL VER, BAN BR,CD,MP3,JOK KLT ,ASS ALRISK,JRG PKAI,ISTMW,M LS SPT BR,7157787 Kjg PU Th’94,W.Biru,Body Klg,Cat Mulus,Hrg 37jt,Hub.081379420008

Sedan Classy’95 Merah Maron,BE Kdy,AC Dgn BRVR,PSPW,RT,Full S. Syst,Msn Ok,Body Klg, Mls;07219763367

Inova Tipe V At. Wrna Grey Bensin Mulus AC, CD Plat BE, Pilihan, Tgn perta ma, km 8 rb, hrg nego Hub.0819 77249354

B000-099254-00-25/06

BU HI Grade 95 Warna merah Marun, BE kodya ACDB, PW, PS, CL, Jok Kulit Tape, VRBR, ACDB, mulus Mes in kering Hg, Nego Hub. 0813 79420008/ Great Corolla 1 g th 95 SEG ABU2 MET VR 17 Hub. 085279170870

Feroza’94,Hijau Met,B,AC Dgn,R/ T,VRBR,Mbl Bgs S.Pkai Khs Pnggmr H.Ng Hb 08127233570 B002-015351-02-22/06

Sdn Charade Winner’92 Akhir,BE ,AC, RT,VRBR PSPW,CL,Mls L/D H. 22,5jt Ng;0721-7388004/ 085279229919 B003-002888-03-22/06

L200 Strada DB Cabin Th’06 BE Kdy,Merah Slvr,Tgn 1 Kond.Ors Mls Trwt C/K Ng;081379705550 GLX Th’91,Plt BE,W.Hitam,Pjk Panj ang,Sound Syst,PW,PS,AC,VR, BR, Hrg Nego/Bs TT,Hub.0721-7497799 Mitsubishi Pajero’95 4WD Winch Tanduk Ban Baru Audio Serius Hub 0815 4153 3266 B000-098285-00-19/06

Kijang LGX”00 EFI 1,8 , BE, Bensin, Nopol Warna Gold, Hrg Rp. 103 Juta,nego / Hp. 0813 69302125/0813 87593666 BU AVANZA G SILVER 2008 SIAP PAKAI HUB 0813 69009533 KJG SPR G 95 Mrh Met Mls, Orsnl, Siap Pke, Pajak 1 Th CL, RMT, PS, PW, AC, Dingin Ok Srg Jok Hub. 0857 69592474 INOVA G-AT, 04, Akhir (29 Des), B Spt MDL-V, KM 54 RB, BE I GG Metl, Komplit, Full Accrs (Wood PNL, RT, CD Pioner, Door Housing, Roof Eack 1 MPR Molding, CVR Spion, Vkool, 151 Jt Hub. 087899045559/7620572 Corona GL Th 85 BE Kodya, AC Dingin, Orsnl,17,5 JtNg Hub. 0813 695 50660 Kjg Super’87,Body Grand,AC,CL, Tape,BE Kdy Pajak Panjang Siap Pakai Hub 0721-273830 B000-097159-00-19/06

Hardtop Diesel’84/76 Abu2 Dof,PS, PW,AC,CL CD Sound,Winch Warn 9500i, Lmp Tmbk Hella, Double 4x4 Aktif,VR Ban 32 Swamper,Jok St el,Body+Msn Ok,Pajak Baru,Kondisi S.Pakai Bagus Pengemar H.67jt Ng Hub 081379190111 B000-097926-00-03/07

WOW!PALING UNTUNG YA TOYOTA! 100% Baru!Ready Stock! Truk Dyna/Avanza/Vios/Yaris/Inova/ Rush/Hilux/Fortuner dll.DP mli 10% GRTSVCool+Diskon!Hub HAIKAL Toyota Auto 2000;081172828707217432928 B000-098024-00-01/07

Avanza’2004 Type G Merah,BE Kodya,Harga 108jt Nego Hub 0812 7807957' B000-098283-00-19/06

Corona Exsalon’88/89 16V AC,TS ,PS,PW,VRBR Pjk 1th H.29jt H.0812 7909269-085269733380 W.Merah B000-098318-00-19/06

Kjg PU’89 Tape,Cat Mls,S.Pki,Hrg 31,5jt Ng;Kjg Spr’86/87 Cat Mls,Tape H.30,5jt Hb085269320363 B000-098381-00-20/06

Taft GT 4x2 Biru’92,VRBR31,TR+ Pwr + Woofer, 50jt Ng Bs Crdt DP 20jt Ang. 1960000x23bln 081369046950

XENIA LI SPORTY VVT-I TH’2007 HITAM MET, BE KODYA,TANGAN PERTAMA HUB 08127902628

Corolla ALL NEW 96 Pemakaian 97, Pjk Baru, Kondbgs, AC, Tape, PS, V, RAC, HG, 65,5 Jt nego Hub. 0819 7977007

TUKAR TAMBAH TOYOTA BARU/ SECOND DP 10% Bng 4% Proses Cepat Anda Hub Kami Datang Hny Auto 2000 H.0721-7192000/0812 72172000

Kuda Diamond Hitam Th’2003/1 Plat B Mulus Dijual Cpt Buka 87,5jt Net Hub 7471126

Kj. PU Th 87 W. Biru BD Klng Cat Mulus Lampu Grand. Hrg. 32,8 Jt Nego Hub. Jln. Raya Natar Habis TPR Natar + 200 M Sebelah Kiri Samping Toko Bagas No. 9 (Pabrik Roti) Kijang Super Astra Th 92 W. Biru AC, Tape, Lampu Grand, Dasbor Sedan, Cat Mulus, hrg 42 Jt Net Hub. Toko Sepatu Jenjang Seribu Pasar Natar Dijual Kijang LSX diesel th 2001 merah marron mulus jok kulit audio, terawat, khusus pemakai, rp 118 jt hub 735 9373

Kjg Spr Astra’91 BE Kdy,Biru Met, ACDB,VR, BR,RT,6spd,Grand, Ta ngga ,Tanduk Mls,Klg,H. 45jt Nego Hub ANTON 0811726094-706618 TP

B000-098547-00-07/07

Corona Exsalon Th’90/89,BE Kodya ,AC,TR,PW PS,Hrg 22jt Pas Hub 7594869-081369020740 B000-098737-00-20/06

Avanza G’06 Hitam Met,BE,Pjk Baru, AC,PWPS Bdy Klg,Cat Ors S.Pakai Nego;081272522377 (ROSA) B000-098761-00-19/06

KIJANG PICK UP TH’1980,BODY 1984 HRG 15JT NEGO HUB 0812 7910 8090 B000-098785-00-19/06

Great Corolla’93 BE,Biru Met,AC ,PWPS,Body Klg Cat Ors S.Pki Hrg Ng;0721-7352038 Ibu Yudith B000-098810-00-19/06

Kijang LGX Solar’2002 B,Silver,AC, Tape,VR Hrg 125jt Hub 0812 7214 8543 B000-098817-00-19/06

LGX Th’04 1.8 BE,Gold Met,KM Rndh, Istmw Spt Baru,Khusus Pema kai Hub 081369617293 B000-098820-00-19/06

Kijang PU’88 B,Pjk/KIR Baru,BR,Biru Mulus Siap Pakai Tidak Kecewa Hub 08127934341 / 081279141467 / 0725-7850443 / 6445850 B000-098844-00-02/07

Kjg Pick Up’2004 Hitam,BE,Lampu Bemper New Mdl Full Variasi Kayak Br;08117201004 B000-098849-00-19/06

Kjg Grand Xtra 1.8’95/96,ACDB, CD, Rmt,PW,Abu2 Met,Velg Rac Baru Hrg Ng Plt B Plhn/ Istmw;0816 405525 B000-098859-00-19/06

Kjg LX Plus Th’99 BE,Biru Met,AC Dobel,PS VR,Barang Ok Hub 0819 2832 0979 / 265219 B000-098866-00-19/06

Kjg Spr Astra BE,AC,RT,VR,RM Lampu Grand,6spd,H.36jt Ng;0852 79661666/0721-7591912

Futura MB’93,AC,B,Mesin Siap Pakai,Interior Rapi,Ban Baru Hub 0721-7332135 B002-015369-02-23/06

B000-098949-00-20/06

B000-098950-00-20/06

Innova E Th’2008 Warna Abu2 Metalik Hub 0813 7992 3288

Jimny Katana’95,Wr.Putih,BE Kod ya,Siap Pakai Hub 0813 6958 3999

Accord Prestige’87 BE,AC,RT,PW ,PS,VR,BR, Orsnl Bgs Hrg 27,5jt Ng; 085279661666/0721 -7591912

Sephia DOHC’00,B,Pjk Pjg,Bdy Klg,Msn Gres AC Dgn,VR16 Mhl, Trwt Irit 43,5 Ng;9905140

B000-098986-00-22/06

B000-099227-00-24/06

Corolla Twincam’90/91,Hitam,B,VR ,BR,CL,AC RT,Int.Dlm Orsnl Hub 7528801-08193355313

Kjg Innova’05 V Matic,Hitam,BE Kodya Org, Jok Kulit,Velg 19 TV+ DVD Changer,Jual Cpt 163jt Hub 0721-7441155 / 08117207401

B000-098991-00-22/06

Kijang Minibus Th’95,BE Kdy,Wr.Biru Sound AC,VR,Ors Hrg 55jt Nego Hub 081279436333

B002-015384-02-24/06

ISUZU Panther LS’02,Abu2 Met,BE,Body klg, Cat Ors,CL,ACDB,CD,VCD,MP 3,S. Sys,F.Vrs,110 Net,0813 79420008

B000-099238-00-25/06

Fortuner Diesel B Th’2008 Bln 8 Nopil B3 13 Hrg Nego Hub 0811 727 802 Metro

Panther Th’2000,AC Dingin,Dijual Cepat Hub 0811 7205 343 B000-098645-00-19/06

B000-099021-00-22/06

B000-099015-00-22/06

Panther LS Th’2003 BE Bln 10, Warna Hitam,ACDB,Jok Kulit,Hrg Nego Hub 081369229568

New CRV Th’2004 Mnl,Silver Met,BE Kdy,Mbl Msh Gress Bgt Spt Br,178jt Ng;0811794020

DOHC’97,B,Silver,AC,R T,PS,PW ,CL,Alrm,Kaki Empuk, Terawat,STM 2 Mei H.35jt Hb 9808123

B000-099013-00-22/06

B000-099255-00-25/06

B000-098724-00-25/06

B000-099036-00-22/06

B000-099016-00-22/06

Kijang Super G’94,Abu2 Met,Body Orisinil, BE,AC Dingin,Mobil Bagus Hub 081369608760

Kijang Kapsul SSX’97 Abu2 Met,PS, PW,AC,Ce ntral Lock Siap Pakai Hub 0721-7516429

Panther P.UP Th’2001 Wr.Biru,BE, Kondisi Bagus,Mulus Hub 0812 7968 179

Jual Cpt Grand Civic’91 Silver Orsl Sound System,BE Kdy,Tdk Kecewa Hub 081379981018

Timor Th’2001 DOHC,Wr.Hijau,Jl.AR Hakim 68 HP 0815 4087 9169 / 780879

B000-099270-00-25/06

B000-098846-00-20/06

B000-099060-00-22/06

LGX Diesel’01 Silver Orisinil BE Kodya An Sendiri Lihat Pasti Suka Hub 08127218404

Higrade’2000,Silver Met,BE,AC Double,VR/ BR Hub 0721-7174454 Harga Nego

Accord Th’2002 M/T Warna Silver+ BBN Harga 120jt Hub 0811 7979 45 B000-099087-00-30/06

B000-099056-00-22/06

B000-099019-00-22/06

B002-015326-02-19/06

B000-098850-00-24/06

Maestro’91,Biru,PSPW,VR17,TV Tape,CD,USB, MC,AC Dgn,Kdy S. Pki,43jt Ng;0721-7558989

Jual Cpt Timor’99 Akhr,SOHC,B,Biru Metik, AC,PSPW,VR,RT,CL,Rmt Hrg Nego Hb 08121092 8000

Avanza G BE Th’2005 Orisinil Wr. Hitam,Nopil,TV,CD,DVD Tlp 07217314654 B000-099029-00-22/06

Dijual Avanza G Th’2006 PLat BE,Wr.Hitam Istimewa Hub 07217424999 B000-099030-00-22/06

Kijang Kapsul Pick Up Diesel Th’2003 VRBR RT Sony,AC,Konds.Gress Orsl Ng;0811794020 B000-099034-00-22/06

Kjg Kpsl LX Diesel’01,Biru Met, VRBR,PS,RT AC,Ful Vrsi Spt Krista, 96jt Ng;0811794020 B000-099035-00-22/06

Kjg Super G Th’95,BE,Abu2 Met, AC, RT,PS,VR BR,Mulus,Interior Rapih Hub 0721-3536916 B000-099037-00-22/06

Kjg SGX Grand Extra’94/95,W.Abu2 Met,ACDB Orsnl,BE,Hrg 68jt Hb 081540876431-7431447 B000-099039-00-22/06

Kjg Spr G Th’94,Merah Met,AC,PS, VR,BR,S. Pki Hb 0721-736758/ 081272084494 H.56jt Ng B000-099041-00-22/06

KIJANG PICK UP TH’96 AKHIR BLN 12,TANGAN 1,BE KDY,BIRU HUB 0721-702195 / 3545497 B000-099043-00-22/06

LGX’02 Solar,Hj Met,Ors Cat,VR,BR, ACDB,Tape,Mls Tggl Pki,Ban BS Hb 081369111002 Metro B000-099050-00-22/06

Kjg LGX’03 Akhir New Mdl,ACDB, VR, BR,Spoiler,Fstep,Tape Pioner ,KF Full,Silver,Kyk Br Mls;0812 79112828 Metro B000-099051-00-22/06

Soluna’03 B,Biru Met,Pjk Pjg,CD ,MP3,Alarm Ban Baru,L/D Mls Hrg Nego Hb 081905833085 B000-099052-00-22/06

All New Corolla’97/98 BE,VR 17, Coklat, Harga 70jt Nego BU Hub 7547677 B000-099054-00-22/06

Kjg Spr Astra’89/88,6spd,BE Kdy, VRBR,TapeAC,Ram Grand Msn Krg,Body Klg Mls;3581260 B000-099058-00-22/06

Karimun Th’2003 BE Kdy,Silver Met,RT,PS,PW,RT,VR,KM 69000 Hub 0811792058 KATANA th 90 Merah BE, AC Baru, DVD,BR, VR,Ctrllock, Jok Press Foot Ste ap 31 Jt Nego Hub. (0721) 35249 53/ 081316 822844 Baleno’02 Hijau Met,Body&Intr.Ors Mls,VRBR,PSPW,CL,Rmt,Kond.S.Pki Ng;0811794020 Carry PU’87 Cat Mls,Msn Hls,Sasis Bgs,BE S.Pki,11jt Ng;0813694504 62-7501215 Bs TT Mtr Carry’94 Akhir,BE Kota,Hrg 22,5jt Al. Jl. Ryacudu Gg.Apel 1 No.100 Bp. JIMIN APV Type L Th’2005 Silver,BE ,AC, PS,PW, CL,BR,VR,RT,Jok Kulit Hub 0853 6901 7646 Futura Indomobil th 95 BE, Pjk Hidup Orsnl catVR, BR, TP MSN Oke Hub. 0721 7562454 Cash Credit Jimny 4x4 th 84 Double Aktif, BE, ACdingin RT, BR, Body Kaleng Mesin Std. S. Pakai Tidak Kecewa Hrg 27,5 Jt Nego Hub./ 0721 7463071/ 240-898 Dijual Cpt PU Carry Futura’2006,BE Kodya, Siap Pakai Hub 0812727 6123 / 0721-7426733 B000-097231-00-19/06

Dijual Cpt Katana Th’1996 AC,Tape, Ra dio, Mls,Bdy Klng Hb 0811 720 5343 B000-098646-00-19/06

APV Th’06 Pjk Baru,Wr.Coklat Meta lik ,Hrg+/-90jt Srt Lgkp Hub 74281 4908127917639 B000-098674-00-21/06

Sidekick’96 Ungu Met,BE,F.Variasi, AC,PSPW Bdy Klg Cat Ors S.Pki,H. Nego;081272522377 ROSA B000-098762-00-19/06

BU Carry 1.0’95 Alxndr,Hijau Met,BE KotaVRBR,TP,Bdy Mls,Msn Ok,S.Pki 27,5jt Ng Hb 081279426593

Panther Kpsl LM’04 Hijau Met,112jt AC,TP, VRBRPSCL Rmt,Alrm Jok Klt Ors Bgs;0815409 61152-707396 B000-098851-00-20/06

Panther Higrade’95 Hijau Met,BE, VR,PS,PW, CL,ACDB,RT,H.Nego; 7490762-087899295824 TP B000-098891-00-19/06

Panther Grand Royal 2.4 Th’96 Akhir,BE Ko tabumi,ACDB,PW,VR ,Original Rp.65jt Ng;7171400-08583 8000800 B000-098934-00-20/06

Panther LS’01 BG Silver,AC/DB,VR/ BR Kond. Mulus Trwt C/K Nego Hub 081379705550 B000-098946-00-20/06

Panther Higrade’95/96,Merah,BE Kdy,PW,PS, CL,BR,VR,AC,Tape, Mls Skli Hb 081272801999 B000-098992-00-22/06

Panther PU’04,Hitam Mls,AC,PS, Msn Ok,BE, S.Pki 77,5jt Ng Bs Crdt Hub 081369046950 B000-099020-00-22/06

Panther Total Assy’96 Merah Mulus, ACDB,VR BR,PS,Harga Nego Hub 081369046950 B000-099023-00-22/06

Panther MB LV’00,Hijau,AC,VRBR ,RT ,Bdy Mls Msn Turbo,S.Pki,105jt Ng Bs Crdt;081369046950 B000-099024-00-22/06

Panther Ttl Assy’93,BE AC Dgn,VR, BR,RT,Bdy Klg,Ors,Prm Griya Wyhui Blk B18 Polsek Skrme (2 Jlr Korpri) B000-099031-00-23/06

Panther Hi Sporty’97,Abu2 Plt BE,Full Variasi,AC Double,Brg Mls H.70jt Ng;7431200 Panther LM Smart Th’05,W.Silver, Full Variasi,BE Istimewa Hrg Nego Hub 0721-7520340 LV Th’2000 (B) Biru Met Mulus Sekali,Hrg 95jt Nego Hub 0878 9898 1000 Metro

BU Panther Capsul’2002 Biru Muda Met,Tipe LM,Pajak Baru,Body Muls Hub 081272773960

B000-099082-00-23/06

B000-099104-00-01/07

Starlet 1.3 SEG Nov’94 Kondisi Istimewa, Abu2 Met,VRBR,AC,Tape, Plat B;0721-7461102

APV Th’07 Kodya,Brg Mls Istmw Sen Lngkp H.100jt Ng Hub 08136915 7298-081272183920

B000-098898-00-19/06

Avanza’2005 Wr.Hitam,Plat BE,Hrg 116jt Nego BU Hub 0852 6909 0786

Baleno’97,B,Hijau,AC,RT,PSPW,CL,Ban Br,Or sl Semua,H.66jt Ng Hb 07217555752 Perum Bougenvil II Wyknds

B000-099115-00-24/06

B000-098905-00-27/06

2 Unit Toyota Kijang Pick Up Th’96 & ’88, Harga 70jt Nego HP 0819 2799 5696

Forsa’87 BE Kodya,Hijau Muda Met,RT,VR,BR S.Pakai H.18jt Nego Hub 0812 1891 3533

B000-099120-00-23/06

B000-098932-00-20/06

Great Corolla SEG Th’1993 Hitam Mulus Sekali,BE Ph.7417238 TP Cepat Dapat

Esteem 1.3’94 BE Hijau Met,AC,RT ,PS,Ban Baru S.Pki H.42 Damai; 703317-081369575393

B000-099123-00-23/06

B000-098943-00-20/06

Kijang LGX’2001 Plat BE,Barang Mulus,Wrn.Merah 1.8 Hrg 117jt Nego Hub 0721-7166113

Futura PU’04 BE,Biru S.Pakai,Kond .Ors Trwat C/K TDP 14jt Ang.1542 000x35bl;081379705550

B000-099134-00-23/06

B000-098945-00-20/06

Starlet SEG Biru Plat BG,Barang Mulus Full Variasi Hrg 60jt Hub 0721 -7166113

Grand Vitara Th’2007 JLX,BE,Silver Istimewa Seperti Baru,Tangan Pertama Hub 0812 7274 5888

B000-099114-00-24/06

B002-015371-02-23/06

Terrano Grandroad Th’97,Wrn.Silver, Jual Cpt,Kondisi Mls,Hub.7421273

Info Nisan Br/2nd Grnd Livina,Xtrail, Frontier DP 10% Bunga Rdh Cpt,Hrg Mngkt,MIRZA7410333-08127 975725

B000-098580-00-09/07

Grand Livina 15XV Black Saphire, 95% Spt Baru,Tnp Cacat,H.165jt Nego Hb 0811794020

B000-099139-00-23/06

B000-099136-00-24/06

Jual Cpt Kjg Spr Astra’89 VR,BR, PS,AC,Wr. HIjau Mulus BE Kdy Hub 0813 79000 828

Innova Th’2004 Silver,Plat B,Barang Mulus Type G Hrg 155jt Nego Hub 0721-7431200

Carry MB Th’94 Wr.Hijau,KS Alexan der,BEPjk Baru,Jual Cpt BU Hub 0813 6921 5562

Terrano Granroad Th’1997 Jual Cepat Kondisi Mulus Wrn.Silver Hub 0721-7421273

B000-098896-00-19/06

B000-099137-00-23/06

B000-098994-00-22/06

B000-099215-00-24/06

Avanza G Th’2004 Wr.Silver Nama Sendiri Hrg 107jt Nego Hub 0811 795 938

Kjg LGX Bensin’2002,Plt B Full Vari asi,Brng Mulus Silver H.120jt Nego Hub 7431200

Jimny Th’1985 BE,Jl.P.Antasari Gg. Masjid HP 0852 6933 567

Xtrail W.Silver Luar Dlm Mls Seperti Baru STNK Br Bayar Butuh Uang Hub 081369287778

B000-098911-00-20/06

B000-099140-00-23/06

Hardtop Th’81 4x4 AC,Tape,Pwr Stering,Ban 31 Mulus Murah BU Hub 0818 976 203

Kjg LX Plus Solar’00 BE,Pjk Baru ,Hitam Mt ACND,PS,VRBR,RT,CD, DVD ,USB Jok Hdp Depan, Body Msn Bgs Tggl Pakai 87,5jt Bs TT;0721 7461110

B000-098936-00-20/06

BU DX Th’1983 BE,Silver,VR,BR,AC, TP,Harga 19jt Nego Hub 07217559079 B000-098937-00-20/06

Kijang LSX Solar’01 W.Biru,BE Kodya ,RT,VR AC,Msn Body Bgs,H .97jt Ng Hb 0721-7392812 B000-098940-00-20/06

Kjg Astra 6spd’90 Akhr,ACDB,RT, VRBR,Mls,Msn Std,Merah Dunhil S.Pki Tdk Kcw,45jt Ng 7568541081379062772

B000-099154-00-23/06

Grand Extra Th’96,Biru Met,AC,RT, VR 15,BR RT,PW,CL,Mls H.72jt Nego Hub 0721-7340536 B000-099163-00-24/06

Corolla Twincam SE 1.6 Th’88,Biru, B,AC,PW EM,TV,Full Syst,VR,99% Istmw,Trwt 38,5 Ng 08197996616 B000-099167-00-24/06

Great Corolla’95 Biru Ors Mls,BE Kdy,PSPW EM,CL,Rmt,AC,CD,TV, 4Ban Br,Ng;08127912899 B000-099173-00-24/06

KJG LGX DSL’02,B,PJK BARU,BIRU SGT MULUS, HRG NEGO HUB 0725-625089 / 081369596900 B000-099176-00-01/07

Kjg Grand Extra’95 Merah Met,Mls, Trwt S. Pkai Net 640jt Hub 0816405 414-08117203611 B000-099188-00-24/06

Twincam 1.6 Th’89 Silver Met,BE Kdy,PS,PW Tape,CD,Sound BR,AC Dgn,Hrg Ng Hb 08877155815

B000-098944-00-20/06

B000-099196-00-24/06

Toyota Hardtop Th’75 Solar Full Variasi, AC,RT, Ban 33,Velg Racing, Akses oris,Biru Metalik,Nopol Pilihan,Nego ;3543555-7350737

Kjg PU Bensin’2004 BE Kdy An. Sdri,Pjk+KIR Baru Jual Cpt Mbl Toko Orsnl;0721-700680

B000-098956-00-21/06

Innova G’06,Silver,Kond.Gress, Trwt,Orgnl, KM 40rb Plat B Jual 165jt Hub 7441155

Soluna XLi’02 Silver,BE,Pjk Pjg, PS,AC,Rmt CL,Rmt,Tape,H.60jt Ng; 081369221933-251275 -7522363 B000-098957-00-21/06

Djl Cpt Starlet Kpsl SE 1.3 Th’90/ 91,BE, Merah,AC,TP,CD,Full S.Syst, PW Kend.Istmw; 081379511955

B000-099202-00-24/06

B000-099213-00-25/06

Avanza G’05,Kuning Met,BE Kdy, Ban Baru,AC PWPS,Mls,Tgn 1 BU Hrg Nego;706079-0852690 13609

Futura PU Th’2004 Wr.Hitam,Harga Ne go Tlp 0721-7474968 / 081279 06520

B000-099221-00-24/06

B000-099018-00-22/06

Jimny’91.Hitam,BE,AC,Mls,Msn Ok,S.Pki Bs Crdt DP 13,5jt Ang. 13860 00x23bln;081369046950 B000-099027-00-22/06

Futura GRV 1.5 Th’2001,W.Hijau Met, ACDB,Orsnl,BE,H.57jt Hub 0815 40876431-7431447 B000-099038-00-22/06

Baleno Th’2000 B,Silver,AC,TV ,DVD, Remot,V R,BR,BU 77jt Hub 0811 721 532 B000-099055-00-22/06

Jimny’89/88,BE Kdy,VR,BR,Tape,AC ,Footstep Jok Hdp Dpn,Msn Krg,Bdy Full Klg Mls;081369403470 B000-09957-00-22/06

Katana’93,AC,RT,Body Klg,Orsl,Pjk Baru S.Pakai utk Pemakai Hub 0812 7922432 (Mulus) B000-099094-00-30/06

Amenity Th’90 Wr.Merah Mulus,BE Kodya,AC,Tape,VR,BR,PW Hub 0721-7587704 B000-099118-00-23/06

Baleno Th’1996 Akhir,Plat B,Wr. Ungu, Hrg 67,5jt Nego Hub 0721-7166113 B000-099133-00-23/06

Carry MB Th’1986,Warna Biru,Plat BE, Pajak Baru,VR,Harga 12,5jt Hub 0721-7495157 B000-099217-00-24/06

Escudo Th’2004 Plat BE Wr.Silver, Tape,AC, VR,Kondisi Istimewa Hub 0721-7516154

PUG 405 SR’90,Badboy Style,Green, CL,Remot AC,Pjk Pjg,Hrg 24,5jt Ng Hub 085279190978

B000-099090-00-23/06

B017-000751-28-22/06

Elantra’97 Biru Met Plat BG Pjk Pjg, AC,VRBR Tipis,Strg Rac Jok Klt,30jt Ng;081540900360 Dijual Cpt Mbl Sedan Hyundai Accent Th’2001 H.39jt Kondsi Baik;081379 360 099-08127218320 Dijual Cpt Mbl Sedan Hyundai Accent Th’01H.39jt Kond.Baik;081379 360099-08127218320

Mazda 323 XGS Elite’86,AC,VR,RT, PW, Bd Mls,Msn Bgs,13.5jt/TT;73 93109 MOBill NEW CITi dssi Manual tahun 2004 wrn hitam BE Pilihan Pajak Baru Mulus, Hub. 7391314/ 0813 67572075 Dijual CPT Civic 90 Abu2 met siap pakai 39,5 jt Hub. 7194050, 254201 Grd Civic 90/BE Full Fstas + TV, VR, 16 Mhal Mbl Istimw, orsnil tdj ddn, rpih, brsih, mls, H. 43 Jt Pas u/ Pmakai, TP, (Bisa TT MTR) Ph. 0813 79700164 Stream Th’2004 AT Silver,Audio, Mulus,Velg17",Irit,TP Hub 0815 4153 3266 B000-098252-00-19/06

Honda Ferio’97,BE,Manual ,Silver, AC, CD,VR,Hrg 80jt Hub 08127 2148543

Carnival’00 Coklt Met,Sunroof,AC, PS, W,Rmt Tape/CD Istmw H.69jt Ng Hub 081369535758 B000-098858-00-19/06

Carnival Th’2000,B,Sound Lengkap, TV,MP3, MP4 Hub 7329659-0852 69141355 Picanto GLS Th’2004 Merah,100% Spt Baru, B,Lengkap Ph.0811797985 TP B000-099124-00-23/06

Carnival’01 Pjk Baru,AC,DVD,100% Spt Baru DP 35jt Ng,Ang.2jtx35bl ;085269523775 Bs TT Mbl B000-099129-00-23/06

VW Kodok 1303 Th’73,Coklat,RT, VR,Rem Boster,Per Keong,Int.Ors ,Body+Msn Ok,Pajak Hidup,S.Pakai Hg 22jt Jual Cpt;081379190111 B000-098830-00-26/06

Mazda 323 Th’89/88 Hitam,BE,Tgn 1,AC,PWPS VR,CD,TR,Intr.Ors, H.Ng; 081369166727-97929 69 B000-099228-00-25/06

Vantrend’94,Biru Met,BR,VR (195/ 50R15),AC PW,TR,Pjk Baru Hub 0721-7595268/081369595595 B000-099237-00-01/07

ANGKOT

Jual Cpt Angkot Futura’05 Trayek Kemiling Full Var,Msn Hls,46jt Nego Ang.11x;081272462785 Angkot Kemiling Ftr Th’00-01,BE 28140B Full Vrs,Pjk Hdp,Msn Ok, H.33jt Ng;081369458155 B000-099262-00-25/06

B000-098584-00-23/06

Yamaha Jupiter MX CW Kopling’07 Bln 11 Kond.Standar Smua Msh Asli,Mls BU 12jt Nego Hb 085669 674514 Tnp Perantara Lsg Pemilik B000-098787-00-19/06

Hnd Supra X’02 Htm Mls,Jrg Pki,Ban 2 Br, Body&Msn Orsnl H.6,5jt Ng Hb 9776164-08127943388 B000-098845-00-19/06

Jual Motor Vario TH’2008 Warna Merah,Plat BE Hub 0721-3589688 B000-098848-00-19/06

Tiger’96 Body’2004 Double Cakram, V.Racing Plat B Hrg 8jt Nego Hub 0815 400 250 79 Ninja R Th’2002 Wr.Hijau,BE,Full Orsnl Hrg 13,7jt Nego Hub 0721-7558250 B000-098860-00-19/06

Jupiter Z’2004 Biru,Pjk Br,VR,Power, Knalpot Step Rac,Msn Istmw Orsnl Ada BU 8jt Hb 9916940 B000-098867-00-20/06

Dijual Yamaha F1ZR Th’2002 CW,BE 4,8jt Hb 081540049059 Jl.T.Umar Gg.Kenanga No.25 Kdtn B000-098935-00-20/06

Megapro’02 Body Mls,Ors Silver,Velg CW 17 “,Ban Tubles,Pjk Br,H.10jt Ng;081379315445-9799376 B000-098948-00-20/06

Jupiter MX CW’07 Merah,B Jakut, Long .Kondisi Prima Hub 0856 7766249 / 7157642 B000-098963-00-21/06

Tiger Revo CW’06/07,Merah,BE Kdy An.Sdri Jual Cepat BU 17,2jt Nego Hb 0721-7181997 B000-098964-00-21/06

Tiger’08 BE Kodya,Htm Over Kredit DP 8jt Sdh Byr 7,Sisa 28x836rb Hub 0721-9774744 Kawasaki ZX JL’2008 Marun CW,BE Kodya,Hrg 11,4jt Nego Hub 0856 6975 6562 B000-098978-00-22/06

Ninja R Th’2002 Biru,Plat B,Hrg 11jt Nego Hub 0819 3173 2442 B000-099007-00-22/06

Motor Supra Fit’2006,Cakram,BE Kodya,Wrn. Hitam Bagus Hrg 7,9jt Hub 0721-7311913 Ymh Vega R’03 H.6jt & Ymh RX King’95 H.6 jt Srt Lkp Msh Siip Bs Ng Hb 0721-7355578 B000-099096-00-23/06

Ninja RR’06 Bln 10 BE,Wr.Hitam,Std ,Rp.24 jt Nego Hub 081927905533 / 0721-9907769 B000-099098-00-23/06

Honda Revo Racing’2007 8,5jt,CS-1 2008 12,5jt Jl.Ratu Dibalau Dpn Chamart;08127922541 B000-099111-00-16/07

Sembada Otomotif Jl.St.Agung 38 HP 081279 782055 Menerima Service BMW All Series BMW 320i Th’1994 Biru Met,Orsinil, Plat B, BU Cpt Pemakai Ph.07217321888 TP B000-099125-00-23/06

Chev.Pick Up’84 Bsn Asli,Plat Kdy 14,5jt, KIR+BPKB+STNK Pjg,Cat Msn Mls;08154018354 -707396 B000-098852-00-20/06

Honda Tiger 2006 warna hitam mulus siap paklai tidak kecewa hrg 16, 5 jt nego 0721 7568541/ 081379062772 Honda Revo CW Th’2007 Plat BE, Siap Pakai, Hrg 8,3jt Nego Hub 0813 6909 9033 B000-099122-00-23/06

BU Honda CS One Th’08 CW,Double Disk,Kdy, Merah Maron,Tgn I,H.13,7jt ;08127261546-7348464 B000-099131-00-23/06

Skywave NR SE’08 Akhir,BE Kdy,KM 5rb,Jrg Pki,Tgn Pertama Hrg 11jt Hub 0721-9980595 B000-099166-00-24/06

FORD / TELSTAR GRAND TH 1992NOPOL BE Pajak Panjang WAR NA ABU-ABU METALIK MULU P W AC VR BR RT HRG NEGO HUB : 081369297909

Tiger 2000 Th’06,Hitam Mulus,BE Kodya,Hrg 14,5jt PKB Mar’10 TP Hub 081369462969 B000-099179-00-24/06

Jupiter Z CW’06 Kodya,Mrh Mrn,Tgn Prtama,Mulus 100% Orgnl 9,5jt Ng, Pjk Br;7436360 B000-099184-00-24/06

TIMOR 2000 Hitam, TV, DVD, AC, PS, CL, PW, BE, Interior Orsnil, Ga Kecewa Bagus Mulus Telp. 7459123/ 081540968889 Timor DOHC 00’ Coklat AC dingin, VR, Ban Baru, Nego Hub. 0812 7916567 DOHC’2000 BE Kodya,Dijamin Bagus,Abu2 Met Khusus Pema kai,H.48jt;08127265999-7445277

B000-099214-00-24/06

B000-099229-00-24/06

Avanza G’2005,BE,Wr.Champagne ,Kondisi Ok, H.115jt (Khss Pemakai); 0811728287-07217432928

Futura GX Th’2006 Hijau Tua Met ,AC,VR,BR, TR,CLOrisinil Mulus Tera wat;081379556500

B000-098970-00-22/06

B000-099216-00-24/06

B000-099267-00-25/06

Kijang Krista’01,BE Solar Orsnl Pajak Bru Mulus,Siap Pakai Hrg Ng Hub 081379509009

Innova G’05 Bensin,BE Kdy,Biru Met Mulus,H.157jt Nego Hub 0721-2654 93/08127906178

Esteem Matic 1.3’93,Hijau Met,B,AC, RT,VR, BR,PW,PS,H.38jt Ng Hub 785925-08127958310

B000-098977-00-21/06

B000-099223-00-24/06

Prestige’87,B E,AC,VR,BR,EM,PS, PW, S.SystemMsn + Body Bgs,H.25jt Nego Hb 08127912440

DOHC’00 Hijau Asli,Prbdi,Istmw Ors L/D,AC Ban Baru,CD,MP3,Rmt,Ful Aksrs,S.Pki;08526 9555076 H.50jt Ng

B002-015325-02-19/06

B000-098939-00-20/06

B000-098865-00-19/06

B000-098854-00-19/06

B000-098482-00-22/06

Kawasaki ZX Th’2008 Hitam Mulus Spt BaruHarga Nego Hub 07217416096

B000-099032-00-22/06

Djual Cpt Trayek Angkot Jurusan Sukaraja-Lempasing,Hub.7375668

B000-098819-00-19/06

JAZZ’05,HITAM IDSI,AC,RT,C L,PS PW,RMT,MANU AL,PJK BR,BRG SIMPANAN ISTMW;08117933847474070

Bajaj Pulsar 200cc’08 KM 3200, Hitam,BE, Tdk Dipakai H.17,7jt Ng Hub 0721-7312627

B000-098968-00-21/06

Dijual Cepat Kijang Pick Up Th’1989 Hub Tlp 0721-7341428

B000-098969-00-22/06

Tiger’03,Tgn I,Fktur Lkp,VR,Dobel Disk,Ban Bsr Tubeless,Msn Body Bgs,9jt,Cpt Dpt,085279747777

B000-098855-00-19/06

Visto Th’2000 BE,Biru Met,AC, PSPW,Body Kl ng,Cat Ors S.Pki,Hrg Ng;0721-7352038 Ibu Yudith

B000-097931-00-03/07

Accord’82 Cat Mls,AC,RT,VR,Int.Ors BE,S.Pki,12jt Ng Hb 0813694504627501215 Bs TT Mtr

SUPRA X CKRM Th’04 BE KDY,TGN 1,BDY&MSN MLS,H.7,2JT HB 7421233-08197945609

B003-002890-03-24/06

Honda Cielo’95 BE,Hitam,Sound System,Jok Baru Lampu Sipit Hg 69jt Nego;08197900002

B000-098758-00-19/06

BU Peugeot SRI 405 S.Pki,Hijau Met Th’93, CL,Rmt,AC,CD&Pwr,Hrg Ng 25jt Ng;085769501274

Dijual Ninja RR’07 Akhir,Hrg 25jt Ne go,Hijau,Hub.08197722803 / 241823

B000-099241-00-19/06

Jazz’07 MT Vtec,BE Kodya,Jok Kulit,Audio Hitam Hrg 150jt Nego; 0811723457-7411299

B000-099113-00-23/06

B000-099014-00-22/06

Sidekick’95 W.Hijau,BE Kdy,AC, Alarm,S.Pakai,66jt Nego Hb 07219769991/TP Khss Pmki

Cielo’94 BE Kdy,Pjk Bln 12 Wr. Merah,Kond. Bgs Siap Pakai,S.Syst em Lkp 63jt;7323823

B000-099033-00-22/06

Terano Grandroad’2003 Hitam,Plat BE Full Variasi,Brg Mls H.145jt Nego Hub 7431200

B000-099127-00-23/06

B000-099240-00-19/06

B000-098533-00-04/07

Nissan Terrano Spirit S1 Th’2003 Orisinil An.Sendiri Hrg 120jt Hub 08154077800

Blazer’01 AC,VRBR,RT,PWPS, CL, TV,100% Spt Br,DP 35jt Ng Ang. 1.500rbx35bl;0852695237 75 Bs TT

B000-099222-00-24/06

Cielo’94 BE Kdy,Pjk Baru,Velg 16,Biru Tua Met,Bgs Bgt,68jt Nego; 081272181699-081279552222

B000-098987-00-22/06

Terano Grandroad 02 hitam, nopil hub. 0811 725835

B000-099211-00-25/06

B000-098998-00-22/06

B000-099158-00-24/06

Maestro’90/91,BE Kdy,Putih,Kondisi Bagus,Siap Pakai,Hrg Nego Jual Cepat Hb 9806767

B000-098809-00-19/06

TERRANO SPIRIT’2001,BE,H GIT AM MET,JOK KLT,VRBR 31 ,FULL VRSI,MLS,ORSNL,DJMIN IST MW,7334668

B000-098897-00-19/06

Futura Pick Up Th’04 Kdy,Brg Bgs Gak Prnh Muat Berat H.50jt Ng; 081369157298-081272183920

B000-099164-00-24/06

B000-099132-00-23/06

Baleno Th’1996 BE,Hijau Met Orisinil Cat Hub 0721-3551086 / 785981

Jual Cpt Tyt Rush G’07 BE Kdy, Hitam,VKool Tape,VR,Jok Kulit,Hrg Nego H.081379703456

B000-099128-00-23/06

Grand Civic LX’90,BE,AC,VRBR, PSPW,MP3,Rmt Jok Klt,Mls L/D Siap Pkai 35jt Ng;9307097

B000-098893-00-19/06

Mbl Kjg Th’80 Wr.Kuning Silver,BE ,AC,VRBR Cat Br,Body Ful Grand H. 23jt;085269303755

B000-098868-00-19/06

B000-099109-00-23/06

Timor SOHC’96,B,Merah,AC,VR, CL,PW,Remot, Siap Pakai Hrg 39,5jt Ng Hub 081379163333

Mercy C200’95 Manual Ors Sgt Mls Spt Baru Irit BBM Istmw Jual Cpt BU 08127900576/Bs TT Lbh Murah

B000-09920-00-25/06

Jual Cpt Tyt Corona’95,Silver, Ors nl,Jrng Pakai,Mls/CD Hrg Nego ,Plat B;0721-9940429

B000-099119-00-23/06

Accord Cielo’95 AC,VR17,PSPW ,CD,100% Spt Baru,DP 35jt Ng Ang. 1.780rbx35bl;085269523775 Bs TT

B000-099256-00-25/06

B000-098862-00-19/06

Jual Cpt BU Segera SIdekick’95 Mls L/D, Pjk Br,AC Dgn,Full Vrsi,Siap Pki; 7520520

B000-099106-00-24/06

Timor 515 Th’97 Merah Marun,R,TV, AC,VR,Bkn Bks Taxi,38jt Ng,Pjk Baru; 081369756566

Panther Total Assy’95,BE,AC Dgn,PS,Pjk Pn jng Body Mls L/D,Hrg Nego Hub 08127965713

Futura P.U’05 BE Orisinil Cat,Wr.Biru Met Hub 0721-3551086 / 785981

B000-099081-00-23/06

B000-099105-00-23/06

Civic Wonder’87 BE,PW,AC,Msn Hls,Body Mls Ng Jl.Dempo Raya 205 Wyhalim;081272137898 Pmki

B000-099247-00-24/06

Dijual Cpt Panther Ryl 2.5’98,BE,VR, BR,TR Biru Met,H.65jt;0721-756106 9/085269940517

B000-099059-00-22/06

B000-098863-00-19/06

B000-099077-00-22/06

Timor DOHC Th’1997,BE Kodya, Hitam,Mesin Bagus Siap Pakai Hub 0721-7392510

B000-099220-00-24/06

Jual Cpt Kjg SSX G’94,Merah Met Orisinil Seperti Baru Tdk Kecewa Hub 081379981018

B000-098853-00-19/06

B000-099092-00-23/06

Ferio Matic’2000,Velg 17,CD,Sound Mesin Kering,Mulus S.Pakai Tdk Kcw Hub 7414040

B000-099138-00-23/06

B000-098981-00-22/06

Kjg Grand Extra’94,Abu2 Met,Pjk 1th BR,TR PS,PW,CL,ACDB,Bdy Mls, MsnOk,S.Pki H.67jt Hb 0812794 0705

B000-099028-00-23/06

DOHC’99 Hijau,Pribadi Hrg 43jt BTN 3 Jl. Damar 14 Wayhalim Permai Hub 7505654

B000-099017-00-22/06

Kjg Spr Astra’90,Merah,Body Grand, 6speed, Siap Pakai,DP 18jt Angs. 1890000x23 Hb 081369046950

B000-098883-00-20/06

B000-098927-00-20/06

B000-098965-00-21/06

Timor Th’98,Plat B,Wr.Biru,PS ,PW,Tape,AC Dingin,Body Mulus Harga Nego Hub 7522217

B000-099246-00-24/06

Terrano SGX’95,Hijau Silver,Ban Baru,MP3, CD,AC,VR,Ban Serep Gedong,Pjk Br Byr Mls, Orisinil,78jt Nego Hub 0819 9001 3123

Corona Twincam’90 Biru Met,AC,PS PW, EM,CL,CD,Rmt,VR,S.Systm Btl2 Gres!Gk Ada Cacat! 7330433

B000-098984-00-22/06

City Z’00 Silver Mls,AC,PSPW,CL, EM +Rmt,Msin Bgs,H.87jt Ng Bs Krdt Hub 081369046950

Avanza’2008 Type S Gold,BE Kdy, Kaca Film Llumar,Hrg 149jt Nego Hub 0812 7972 800

B000-098976-00-23/06

B000-098924-00-20/06

B000-098959-00-21/06

Timor DOHC’97 Over Kredit DP 20jt Sisa An gs.1,2x23 Bulan Wr.Biru Hub 0721-7310887

B000-099010-00-22/06

Futura 1.3 MB’98,BE,Biru Met,Klg ,Mls, S.Pk ai,H.30jt Ng Hub ANTON 0811726094-706618 TP

Kijang Super Th’88 Astra,Kondisi Bagus,Pemakai,AC,Tape No HP 081272181881-7574192

B000-098966-00-21/06

Civic Wonder Th’1987/1988,Wr. Hitam,Barang Bagus,BE,AC,PW Hub 0813 7904 5453

Great Corolla Th’93,AC,CD,TV War na,Abu2, Hrg Nego Hub 08127906 520 / 0721-7474968

B000-099135-00-23/06

B000-098923-00-20/06

SOHC’97 (BE Pros) Body+Msn Ok,Int. Ors L/D AC,PWPS,RT,VRBR, CL + Rmt S.Pki H.38,5jt;081 927869 706 TT Mtr

B000-099226-00-24/06

Vios Type G Wr.Hitam,Plat B,Barang Mulus, Siap Pakai Hrg 118jt Nego Hub 7166113

Kjg’2002 LGX 1.8 BE Kdy,No.Cantik Hitam, Tgn 1 Hub Nur Qomari 08192 7453119/Hadi Prayitno 0813790 57116 Harga Nego

Maestro’93 Bdy+Cat+Msn Ok,Int.Ors L/D,AC, PWPS,VR,MR,TV+CD,DVD Istmw H.51jt Ng,Pjk Pjg;7505654

Starlet Th’87,AC Dgn,RT,VR, Re mot,Orisinil Cakep,H.26jt Ng;0852 79661666/0721-7591912

B000-098983-00-22/06

Starlet 1,3 th 87 Hijau Met, AC, RT, Ctrl lock, BR, Power System, Plat B Hub. 0812 7969888

B000-099042-00-22/06

B000-099121-00-23/06

B000-099026-00-22/06

Kijang krista th 99 akhir BE ACDB, VR, BR, PS, PW, Rmt, Mls Skali, Siap Pakai tidak kecewa Hrg 103 jt nego Hub. 0721 7463071/ 240898

Kuda Grandia’03 1600cc,W.Merah Silver,PW,EM,PS,BR,VR,ACDB ,Tape, CD 6 Disk,An.Sdr;08 1369126759

B000-098982-00-22/06

Taft Feroza Th’1996 Cat Asli,Ban 31,CD,Re mot,BE Kodya,Hrg Nego Hub 0721-7488509

13

Waahhh..sudah laku!!! Evo 3 Th’94 GLXi,BE Kodya,PS,PW, CD,Velg Racing,Radial,Htm,50jt Nego,7488509

B000-098766-00-19/06

Jupiter MX CW’07 Mei Kpl Jrg Pki,KM 10rb, Abu2 Silver,Pjk Br Mls Ors,Org I H.11,5jt Ng Blh Krdt;7363147 B000-099185-00-24/06

Yamaha Mio’08 Ktmdy,Abu2 Mls,H. 10,2jt,New Jupiter’06 Merah Maron ,Pjk Br 8,7jt;7434353 B000-099186-00-24/06

Tiger CW Th’2006 Pajak Baru,Plat BE Jual Cepat 15jt Hub 0721-717 5407 B000-099193-00-24/06

Honda Tiger Th’00 Velg CW Asli,W .Hitam Mulus,Pjk Mei 2010 H.11jt Nego;0721-7307981 B000-099219-00-24/06

Yamaha Mio Putih April’2008 CW Standart Hrg 10,2jt Nego Hub 0813 6973 1377 B000-099274-00-25/06


IKLAN BARIS OTOMOTIF Waahhh..sudah laku!!!

14

SUZUKI THUNDER 125 CW’07-08 LELANG 1 AN- HRG LIMIT 5,5JTan JL.JEND.SUDIRMAN SUMBER PEC UNG (Samp.GD.GOLKAR) SERANG 021-45865328 / 087882362237 (ALTO LELANG) B000-099281-00-20/06

SUZUKI SMASH NEW D/CW’06-08 LELANG 1 AN- HRG LIMIT 3JTan JL. JEND.SUDIRMAN SUMBER PEC UNG (Samp.GD.GOLKAR) SE RANG 021-45865328 / 0878823 62237 (ALTO LELANG) B000-099282-00-20/06

SUZUKI SPIN 125 R CW’07-08 -LEL ANG 1 AN- HRG LIMIT 4,5JTan JL. JEND. SUDIRMAN SUMBER PEC UNG (Samp. GD.GOLKAR) SER ANG 021-45865328 / 087882362237 (ALTO LELANG) B000-099283-00-20/06

YAMAHA VEGA R NEW D’06-09 — LELANG 1 AN— HRG LIMIT 3JTan JL. JEND.SUDIRMAN SUMBER PE CUNG (Samp.GD.GOLKAR) SE RANG 021-45865328 / 0878823 62237 (ALTO LELANG) B000-099284-00-20/06

YAMAHA JUPITER Z’06-08 —LEL ANG 1 AN— HRG LIMIT 4JTan JL. JEND.SUDIRMAN SUMBER PE CUNG (Samp.GD.GOLKAR) SE RANG 021-45865328 / 0878951 58777 (ALTO LELANG) B000-099285-00-20/06

YAMAHA MIO D/CW’06-08 —LE LANG 1 AN— HRG LIMIT 4,5 JTan JL.JEND .SUDIRMAN SUM BER PECUNG (Samp.GD.GOLKAR) SERANG021-45865328 / 0878 9515 8777 (ALTO LELANG) B000-099286-00-20/06

HONDA FIT X’08 —LELANG 1 AN— HARGA LIMIT 3,5JTan JL.JEND. SUDIRMAN SUMBER PECUNG (Sa mp. GD.GOLKAR) SERANG 021-458 65328 / 08161605035 (ALTO LELANG) B000-099287-00-20/06

HONDA REVO D/CW’07-08 — LELANG 1 AN— HRG LIMIT 3,5 JTanJL.JEND.SUDIRMAN SUM BER PECUNG (Samp.GD .GOLKAR) SERANG 021-45865328 / 081616 05035 (ALTO LELANG) B000-099288-00-20/06

HONDA VARIO CW’08 —LELANG 1 AN— HRG LIMIT 5,5JTan JL.JEND. SU DIRMAN SUMBER PECUNG (Sa mp. GD.GOLKAR) SERANG 021-4586 5328 / 08161605035 (ALTO LELANG) B000-099289-00-20/06

RUMAH DIJUAL RMH GRIYA IMAM BONJOL ESTA TE F9,Bangunan Br,Type 70/104, 3KT,2KM,Tlp,List,S.Bor,Dak Jmur, Carport,Teralis,Hordeng,S.Huni 3524878 Rmh Hoek Pav.2Lt,SHM Jl.Gatot Subroto No.107 LT/LB.724/305m2, 6KT,6KM,List,3900W,PAM Hub 081272407190 Djl Rmh LT.170m LB.160m,2Tgkt 4KT ,Smr Bor,Jl.Bakti Gg.Wuni No.39 Kdtn;081379472290 Rmh Kemiling LB/LT.100/421,Pgr Kll,Tralis,Gypsum,Pav,SHM,H 250jt Nego,Hp.081379324646 Perum Bumi Bahtera Indah,LT 78m2,Tp 36,Renov,Blok E No.2 Cam pang Ry,60jt Ng,Hb.0816406154 BU RMH BGS,BANGUNAN BR,JL. UNTUNG SUROPATI GG.RUKUN 5 LAB.RATU KDTN,LT.457,LB. 365, NG,HB.IRA 081379420649 Djual Rmh LT.10x13m,LB. 9x6m ,Nego,ALmt Jl.Ratu Dipuncak Gg .Durian2 No.52 Dupa (Blkg Hypermart),Tlp.081369440738/ 0721-268820

Supra X’2006 KM Rendah,BE Kod ya,Mls,9jtNego Hub 0721-350415 / 0811 7222 57 B003-002885-03-19/06

RX King Th’2004 Plat BE,Wr.Hitam Biru,Hrg 8,3jt Nego HP 0813 7993 7597 B003-002886-03-19/06

Supra X’2006 KM Rendah,BE Kodya ,Mls,H.9jt Nego Hub 0721-350415 / 0811722257 B003-002887-03-19/06

RX King Th’2005 Warna Biru Orisinil Mulus Harga 8,4jt Nego Hub 0813 7949 0037 B003-002891-03-25/06

RENT AL MOBIL RENTAL SWADAYA RENTAL Avz,Xenia, Kjg, Pnthr,Bs Bln /Hrn mli Rp.175 Online 24 Jam Ph.7341917 73419187176651 B000-098092-00-02/07

CV.SAMANIA Cary Espas,PU 125175,Kuda 175 -225,Avz, Xen ,APV, Kjg,Pntr 200-250,Inv,Trs Oxy,Sdn Pgntn 270-350,Bndra 50-95;73 46050 /0721 9901230 B000-098329-00-05/07

**RAJA MOBIL**Avnza,Xenia,Futura, APV,Kuda Pick Up 150-360,Murah 125-250;7344447-267713 B000-098330-00-05/07

LENA RENTCAR Mbl Avnza,Xenia, Inova,Mbl Pg antin Hb 2666457466959-081379897400-0812 79456659 B000-092708-00-28/06

PUTRI RENTAL Sewa Kijang’2004, Avanza’2007 Inova’2007 Hub 786074-706332-081369228648 B000-098331-00-06/07

MURAH RENTAL Avanza,Xenia ,Inova,Grandia, APV mulai Rp. 50rbRp.250rb;081272782777 B000-098542-00-08/07

ANDALAS RENTCAR Avanza/Xenia/ LGX/Innova/ Sedan Pengantin Hub 0811 7204 117 B000-098633-00-24/06

PARIS RENTAL:Avz/Kj Kpsl/Inova/ Honda City Dpn BRI UBL Widra Tai lor;7474015-780941- 08127901658 B000-098808-00-11/07

B000-097549-00-25/06

Rmh 2Lt S.Pki Sdh Renov,Perum Kota Sepang Indah Jl.Sultan Haji Gg.Sengon Blk D1 No. 1 Hub 0721257394/081369368413 Harga Nego B000-097634-00-25/06

Jual/Kntrk Rmh Siap Huni Jl.U.Sumo harjo Perum Taman Puri Kencana Blok 1B No.3 LT. 200m2,List.3500W Hb 081220688840-081279574477 B000-097690-00-26/06

Dijual Rumah LT.175m,LB.200m Jl.Way Pengubuan No.34 Hub 0852 7997 6833 Nego B000-097717-00-26/06

Dijual Rmh Br Mdl Minimalis,LT. 150m2,3KT,2KM,RT,RK, Dapur, S.Bor, Grasi+Carpot,Ful Kramik Hrg 250jt Hub 702918-087883782300

B000-097439-00-22/06

Rmh Type 45 LT.3Kav Perum Indah Sejahtera I, Indah Sejahtera Blok H No.3/4/5 Sukarame Hub 0813699 98444-081369368413 H.Nego B000-097633-00-25/06

B000-097929-00-03/07

MAFATHORA RENTAL XENIA, AVNZA,GRANMAX,HARI/MGGU/ BLN+ SUPIR,HRG MRH HB 97636 36-08197945609

MOBIL DISEW AKAN DISEWAKAN MENYEWAKAN MBL NEW XENIA’ 00+SUPIR,HRIAN/MGGUAN/BLN, CAR TER LR KOTA,ANTR JMPUT BAN DARA/STASIUN KNTR,PESTA DLL HRG MURAH;9763636-08197 945609

JEEP Jeep Chevrolet Troper 4x4’93/Silver Met, Bensin Ban Bsr,AC,RT,S.Systm Full Var;085 269934400 B000-098942-00-20/06

BUS Djual Cpt Bus Colt Diesel PS100 6 Roda Th 94 Karoseri New Armada S.Narik Ng;081369499700 Metro B000-098933-00-20/06

MOBIL PENGANTIN Disewakan Mobil Pengantin Mercy New Eyes, Silver,Berminat Hub 0811728117 / 7361700 B000-098189-00-03/07

Mercy C120 + Hias + Supir Hub 0811721837 / 0721-7468552

B000-098921-00-20/06

Y AMAHA NEW YAMAHA Jual Cash&Credit Mtr Yamaha Proses Singkt &Cpt,Ccilan Ringan+ Hadiah Mnrk Hb 7350030 B000-097233-00-20/06

OVER KREDIT Over Kredit Krista Diesel’99 Cicilan 20x3jt DP 50 Nego Minat Hub 08136 9582444 Timor’99,Hijau,DP 20jt 1,4x30 Bln Lg,AC PW,PS,VR,Sound Knalpot Racing S.Pki;08127 2844922 B000-098111-00-02/07

Grand Livina 1.5XV Akhir,Wr.Grey Met,Kond Mls,Tgn 1,Sisa Ang.4,3 jtx38 bln Asrnsi All risk,Plg DP 60jt Hub081379161469-0815415 44474 B000-098593-00-24/06

LSX’97,B,Hijau Tosca,Sdh 10x Sisa 26x2,4 jt Brg Sip Pulang DP 38jt Hub 7308133 B000-098818-00-19/06

Jual Over Kredit Mbl Futura Carry Pick Up 1,5 Th’08 Biru Jl.Rajabasa BL F No.9 Perumnas Wayhalim NAGATA MOTOR Hb 0721-702887 B000-098903-00-20/06

LSX’97,B,Hijau Tosca,Sdh 11x Sisa 25x2,4 jt Brg Sip,Pulang DP 38jt Hub 7428444 B000-099083-00-23/06

Over Kredit/Jual Tyt Hilux Th’2008, AC,DVD TV,BR,CL,Tanduk Roibar HP 0813 6919 8759 B000-099236-00-01/07

Great Corolla’93 1.6 SEG,Body Mls, Msn Bgs Pulang DP 35 Sisa 25x 1.480 Hub 081379542083 B000-099272-00-25/06

KEHILANGAN

STNK R2 BE 8438 V Noka:MKFS1 5MK8J030467 Nosin:16 1FMJ88 0353 An.SUDARSONO STNK R2 BE 8805 A Noka:MHDF D110DTJ164462 Nosin:E1091 D.165416 An.WELLY STNK R2 BE 7428 BO Noka:MH8C F48CA8J.252682 Nosin:F 484. ID.250379 An.KAMARUDIN STNK R4 BE 2734 Noka:MHYES L4155J.573273 Nosin:G15A.I A.571 994 An.MALIKI STNK Motor Yamaha BE 8657 YB Noka 482965 Nosin 1S7-482591 a/n Lis Suryati STNK Motor Yamaha BE 8969 CS Noka 431342 Nosin 4D7-431360 a/n Elyana STNK R4 BE 2325 BP,Noka:063 787,An.RIBUT ERNAWATI STNK Motor Suzuki BE 4514 Y Noka 553439 Nosin F405-ID-553588 a/n Taufik Akbar STNK R2 BE 5175 C,Noka:538 571,Nosin:5TP-771901,An.YUS NIDA,Hub.081379500616 STNK R2 BE 8449 B,Noka :MH1K EV 41 01K333521, Nosin:KEV4E-13340 77,An.ANDRI MERI RUSDIANTORO Tlh Hlg 1 Brks Srtfkt Kepemilikan Hak Tanah Luas 994m2 Alamat Suka rame II TBB 08.01.08.011.00190 An.M. SIDIK MUBAQIR B000-099088-00-19/06

STNK R2 VE 5614 CS Noka:MH3 5TL0047K603288 Nosin:5TL.60 3553 An.NIKI ASTRIA SEPTIANI PUTRI & SIM C An.SUDARTI IS yg Menemukan Hub 081272323944

B000-099251-00-19/06

KREDIT SEPEDA MOT OR MOTOR

STNK R2 BE 3196 AQ Noka:MH33 KA0144K701594 Nosin:3KA.675 736 An.NURYADI

Kesulitan Kredit Motor? Kami Solusin ya,Cukup KTP,Proses Cpt Angs. Ringan; 0721-7556175

STNK R2 BE 6047 CQ Noka:MH35T L0047K480129 Nosin:5TL.480174 An.ELLA MARTANA

STNK R2 BE 7170 BV Noka:MH8FD1 10C5J135273 Nosin:E405 BD14 1152 An.M.FARIADKHAN,SE

B000-098678-00-10/07

B000-098382-00-06/07

Griya W.Huwi Blk Polsek Skrame LT.143/LB. 160m,5KT,4KM,Tlp,List. 1300,S.Bor 40m,Bang unan Baru Siap Huni Nego Hb 0721-7624482/ 08127200607 B000-098434-00-21/06

Rmh Cck u/Kntr/Usaha LT/LB.875/ 130m2,List1300Wt Jl.Tamin Gg.Balai Desa Ph.7154467 B000-098637-00-24/06

Jual Cpt Rmh Perum Griya Hayam Wuruk Blok B1,3KT,1KM,Grsi R.Tamu ,Dpr,NG;7308000-762 5199 B000-098642-00-24/06

J.Cpt Rmh Griya Skrme Type 36 LT.120m,2KT Srtfkt Sdh Renov Siap Huni H.88jt Ng;0812 79544430

B000-097854-00-02/07

B000-098744-00-25/06

J.Cpt Perum Waykandis Asri Jl.Raflesia 5 Blok 8/76 Sdh Renov Srtfkt,H.145jt Hub 0721-781620

Dijual Cpt Rmh Villa Marina Jl.Tirta yasa] Sukabumi Blok C No.38 LT.400 /Type 45,2KT, Hrg Ng;0811720855

B000-098217-00-04/07

B000-098993-00-22/06

Jual Cpt Rmh Minimalis Full Propil, AC,Krm ik,S.Bor LT.200m Jl.R.Diba lau Gg.Damai Ujung No.1 Tj .Seneng ;081272336564-081369660 999771816 Type 36/500,100/200 & Kavling Ruko Ps.Tamin Urip Palapa UBL Hb 0817433189-08127257 0071

Rmh Jl.Imam Bonjol Perum Taman Gunter II C No.1 LT.209m2 LB. 100m2 Hoek,3KT,2KM Hub 0721-3586511

B000-098997-00-22/06

B003-002889-03-22/06

Rmh Tp.70m2 Ls 240m2 Jl.M.Rya cudu No.34 Campang,H.150jt Nego 081369069788-0811729618

Dijual Rmh Jl.Way Sabu No.2 Paho man (Blkg Puskes Satelit) LT.358 m2,LB.175m2 SHM,Cck utk Kntr,TP, BU Hub 0721-7147172 Tdk Mlyni SMS

B000-099004-00-15/07

Perum L.Pura Jl.Angsana Dpn Tmn Ls.200m2 125jt Ng&Rjbs Ls.108m2 &Rmk 2Tk 18Kos,70jt /th Unila ;7153051 B000-099045-00-22/06

Rmh Jl.Ahmad Akuan Gg.Cerme No.603 Kel.Sr i Basuki Kotabumi LT/ B.400/320m2 SHM;0721 7420020 Prum Kaliawi Permai Jl.R.Patah, SHM,LT.181 m2,3KT,2KM,Grs,List .2200Wt,S.B or;08127224 0354 Rmh Hook Tj.Ry Permai Jl.R.Dibalau Tj.Seneng LT/B.220/110m,3KT, 2KM,Pav,List.1300W,S.Bor,Tlp,TP Ng;087899535636 B000-099141-00-24/06

Perum Puri Sejahtera Blok J 7 Haji mena Type 36 Hub 0816 414 309 B000-099194-00-24/06

Siap Huni Tp.28 & 36 Ful Krmk,Murah (RSH 1) Tp.36/130m2 45/150m2 (RSH II) Perum Ne geri Sakti Persada Jl.Srimulyo Negeri Sak ti Ph.7359 371-08121315523-7395418-734 2806 Persediaan Trbts

Dijual 3 Rumah Jl.Tirtaria Waykandis SHM Tipe 70-36 dan Tipe 42 Hub 0721-788538

LT/LB.500/350m,Tkt,7KT,5KM,Grs 2 Mbl,Pggr Jln Gatot Subroto Hrg 1,4M Hb 08197900080

B000-098909-00-20/06

B000-099231-00-24/06

B000-098327-00-19/06

Rmh Hook Prm Citra Persada Blk M/ 03,SHM,L T/B.195/145,4KT,2KM ,Grsi, Dak Jmur,S.Bor; 74699460811728250 B000-098332-00-04/07

Jual Cpt Bkt Kncana Blk E1-E LT/ B.210/110 m2 4KT,2KM,S.Bor,SHM ,List. 2200 Hb 7411324 -081540 888750 B000-098333-00-03/07

RMH JL.PRAMUKA DKT KNTR CMT RJBASA LT +/- 800/LB.500M 5KT,5 KM,PKRANGAN LS BNGUNAN B RU;08127924336 B000-098334-00-03/07

Rmh Jl.P.Antasari/P.Sebuku 19 LT/ LB.400/ 275m,7KT.4KM,2Grs, S.Bor ,Tlp, List;08136921 0300-0811 728 678

B000-098910-00-20/06

Rmh Perum Griya Abdi Negara A20 No.10 Sukabumi BDL H.50jt Nego Hub 0721-7434730 B000-098913-00-20/06

Jual Cepat Rumah Villa Citra 2 LT.163m21 1/4 Lt Renovasi, 3KT+1KP,Kitchen Set,2AC Split Hub 0819 29999 858 B000-098922-00-20/06

LOK.STRTGS TENGAH KOTA TELU K DKT KARANG DKT U/USAHA BS SHM,175M2 6KT,4KM,260JT;08 5669680666 B000-098958-00-21/06

Rmh Jl.P.Kelagian Gg.Placenta No.52 (Daer ah Antsari) LT/B.333/ 150m,4KT,1KM,SHM,IMBBor ,900W,Nego TP Hub 0721-9931094/ 081369000938

Perum Puri Kencana Blok AB No. 10,Jl.Urip SUmoharjo,Faslts +Prabotan Lngkp,Hub.0811724848 Dikontrakan Bedeng dipusat kota (RT,KM,RK,DP)lingk aman, nyaman hub. 7474862

B000-099100-00-30/06

B000-098889-00-12/07

B000-098286-00-10/07

Rmh Komp.Griya Angkasa Islami Blk P12 Jl. BLPP/R.Gunawan Rjbs Ls. 80/ 150,2KT,2KM,AC, 1300W ,Dpr,T .Cuci,R.Kel Luas,Jetpump,Bonus 3 Lmri Nego HP 0815 4156 9791

B000-099095-00-23/06

B000-098254-00-28/06

Rmh Komp.Griya Angkasa Islami Blk P12 Jl. BLPP/R.Gunawan Rjbs Ls.80/ 150,2KT,2KM,AC, 1300W,Dpr,T. Cuci,R .Kel Luas,Jetpump,Bonus 3 Lmri Nego HP 0815 4156 9791

RUMAH DIKONTRAKAN

B000-099047-00-22/06

Rmh Jl.P.Buru No.34 Wayhalim LT/ B.320/200 m,Srtfkt Hak Milik Hrg Nego;081369166555

Jl.Agathis Blok TR I No.6 BTN III Wyhalim Jl.Gria Nusa Q9 Wyhlm Permai Hub 788538

B002-015352-02-22/06

Rmh LT/B.100/70,2KT,1KM,Full Krmk,Prabola AC,Sanyo,L.1300W, Jl.Imam Bonjol Gg.Sayur H.130 Ng;081369675777 B002-015353-02-22/06

B000-099112-00-16/07

Jual Rmh LT.600m LB.16x22m 9KT,6KM,List, Tlp,AC,Grsi Luas, Fas.Lkp Hb 782201-087899 972952

Rmh LT.503m LB.200m Jl.Endro Suratmin Gg. Bintara II/99 Skrame; 08197919898-081541591999

B000-098995-00-22/06

B000-098870-00-20/06

B000-098884-00-12/07

B000-099178-00-24/06

LAMPU MOBIL Jual Lampu Depan Innova, Xenia, Avanza Hub. 9786437 / 0812794689 05 Bengkel Glang 99 Jl. Ratu Di balau No. 99 Way Kandis T. Seneng

AKSESORIS MOBIL Jual Velg Ring 15 Msh Utuh 5 Bah (Serep Baru Msh Dibungkus) Lub ang 6,Cocok utk Jeep Hrg 2,5jt Nego Hub 7474109 B000-098930-00-20/06

BEMPER MOBIL Bemper Mobil Avanza Vios,Xenia, Yaris,Invova dll, Hub.9786437/ 081279468905 Bengkel Galang 99 Jl. Ratu Dibalau No.99 Way Kandis T.Seneng

BOX/BAK MOBIL PERKASA MOTOR Jual Beli Tukar Tambah Bak/ Box Second Tlp 705054-7570889-08154043056 B000-096926-00-19/06

KABIN & BAK MOBIL PERKASA MOTOR:Jual-Beli,TT Bak Baru,Boks Seken Hub 0721-705054/ 7570889/08154043056 B000-099097-00-16/07

Kosan K.Mandi Dlm,Prkir Luas ,Tena ng,Aman, Strtgs,Blk Radar Lpg Nusa ntara V;Bu CICI 787400 B000-099278-00-18/07

Rmh BTN 3 LB.+/-100m2 2Lt,3KT, 1Gdg,2 AC,Tlp,PAM+Smr,List. 1300 wt;705463-0813796694 96

B000-098113-00-02/07

B000-099009-00-22/06

Rino 115 ET Feb’2005 Pajak Baru ,Plat BE, Harga 96jt Nego Hub 0813 7937 8100

Kos2an Bulanan,Tahunan Jl.Raden Intan Gg. Mawar (Blk Bank Man diri),Parkir Luas;2595 72-9926686

B000-098815-00-19/06

B000-098869-00-19/06

Dutro 125LT Th’2005 Bak Baru,Siap Krj Cri Duit,Jual Cpt 115jt Ng Hub 081272235770

B000-099290-00-18/07

Jual Cpt! Rmh Strtgs 280jt Nego,LT/ LB.238 /230m,5KT,Grsi,Tmn Bunga Hb 085768333033

Rmh Br Blm Jd Pts Dana LT/B.225/ 156m,4KT, 3KM,RT,RK,Dpr,Smr AJB, 115jt Ng Jl.R.Dibal au Gg. Cem paka 8 Wyknds T.Sng BDL;08136934 9456-081379340858

B000-098931-00-20/06

Rmh Jl.Dr.Cipto MK Komplek Ex.PU Siap Huni Rp.300jt LT.482 LB. 200m, SHM An.R.Bagyo Tlp 08122 72827 28-081369550532-07217158002

B000-098748-00-25/06

B000-098110-00-02/07

B000-097532-00-24/06

Dijual Cpt Truck Colt Diesel PS100 6 Ban Th’87,Pjk Tlt 2th S.Pki 38,5 Ng; 081379772777 Metro

B000-098989-00-29/06

Rmh Jl.P.Buru No.70 WHP Sukar ame BDL,SHM LT/LB.616/250m ,2Lt, Hrg 500jt Nego Hub EDW IN 0813 69317066 EDWAN 085269770972 Rmh 2Lt Jl.Mega No.3 Sepang Jaya Kdtn LT/ LB.400/200m2 5KT,3KM ,AC,Garasi,List.2200W PAM/Smr Hrg Nego Hub 785587-7311170 TP

DAPATKAN PAKET TRUCK DYNA dg DP Ringan,Bunga yg Murah, Ang suran Terjangkau Hub ARIF SETIADI 081379755922 - 08154 0865322

Rmh Jl.P.Buru No.8/14 Wayhalim Permai,LT. 400m2 Hrg Ng Hb 0852 79694453-780883-08136 9386759

B000-097860-00-01/07

B000-097923-00-04/07

BENGKEL MOBIL STAR AUTO:Service Segala Jns Mbl (Stdr De aler) Tune Up Reguler/ Troubel,Pwr Stering Engine O/H Trnsmition Mtc/Mnual Sparepart Rmt/ Audio Cntrl Lock Injction Cleaning Ko mptr Diagnostic,Gardan Ganti Oli Pwr Window,AC Mobil Jl.Mr.Gele Harun 10 Rw Laut Paho man 0721-263959 B000-097484-00-24/06

POWER STERING Kijang 87/90, GIR BOX 1.8, Xenia 2,5 Jt, Hardtop 35 , SERVICE Bunyi, Berat & Bocor Hub. MEDIA VARIASI Ph. 266974 / 474306 Servis P.Stering Hub @WING MOTOR Jl.ZA Pa gar Alam No.46 Sbrg Darma Bangsa;9766217085269566067 B000-097171-00-19/06

Pasang/Service AC Power Stering Semua Jenis Mobil Hub 07217512104 / 707180 B000-098703-00-10/07

SER VICE MOT OR SERVICE MOTOR Service Panggil Motor Turun Mesin Overhau l,Msn Kilat,Sparepart Asli, Mekanik Pglman Hb 0721-708238 B000-098140-00-03/07

MOBIL DIJUAL HOLDEN GEMINI’89,AC,PS,V R, RT,AKI BARU 12.5JT;NISSAN CED RIC’92,AC,CL,TV,PS,HRG 25JT NG,HB.7367666 1 Unit Honda CRV Th’03 Matic,cc 2000,Cokl at Met,1 Unit Mits.Kuda Diamond’02 Plt BE Silver Met,1 Unit Mits,PS120 Th’05 Plt B, Light Truck, 1Unit Mits.PS100 Th’97 Double Truck PLt B,1 Unit Kijang Innova Type E Th’05 Plt BE Silver Met,Kond .Bgs, Siap Krj Trwt Hrg Ng Hb 0721-755 067 1/0811798219 B000-098952-00-20/06

1 Unit Toyota Rino 125HT Truck Th’04,BE 1 Unit Hino Ranger (D.T) Th’91 Plat BE 1 Unit Hino Ranger (D.T) Th’92 Plat BE 1 Unit Kijang Innova Type G’05,BE,Hitam 1 Unit Daihatsu Xenia Li’05 BE,Silver Met Kondisi Bgs,Terawat Siap Pakai Harga Nego Hub 0721-7473838 / 7622577 B000-098953-00-20/06

B000-099291-00-19/06

Jual Cepat Rmh Jl.Ikan Paus Kel. PesawahanNo.17 SHM 181m2, H.130jt Nego;081541558472 Rmh Baru+Gudang,Mesin Padi+Tnh 1Ha,Harga 850jt Nego Desa T.Kesu ma Purbolinggo (RIC HARD) Metro Lampung Timur Hb 081369619592

TRUK Dptkn Dutro,Ranger dg DP Ringan Bunga yg Murah,Angsrn Trjangkau ;0721-7498229/081379582289

B000-099152-00-19/06

Tlh Hlg STNK Sepeda Motor Yamaha Jup iter MX BE 5194 YC An .HAR DIYANTO

STNK R2 BE 7193 BO Noka:MH1H B71108K498627 Nosin:HB 71E.14 94160 An.SUTRISNO

B000-098677-00-24/06

Rmh Lok.Pringsewu LT.20x20m LB .100m2,4KT, 2KM,Pgr Kllg Hrg 240jt Hub 081369403808

Rumah dijual Jl. Badak gg masjid miftahul hairat no 26 rt 01/rw 04 sidodadi, shm, 3 kmr Rp. 200 jt hub 081540004963

Rmh JL.A.Muis No.7 Gd.Memeng LT+/-3400m2,Ada Kos 37 Kmr& Rmh Jl.Pramuka Dpn POM Bensin LT. 8600m Kost 39Kmr Hb 0721-702009/ 08 1272874334

==== OTO RENTAL MOBIL ====== == TARIF MURAH SYARAT MUDAH == ===== LAYANAN MEWAH ======= == XENIA/AVANZA 250RB + DRIVER = = CALL 241241 / 7301153 / 7353777 =

B000-098717-00-25/06

Rmh Jl.Mawar Gg.Kemakmuran No.28 Enggal, LT/B.239/105m, 4KT, S.Bor,List.900Va Ng;257 604-0858 40027472

B000-097423-00-22/06

B000-091494-00-23/06

Rmh AJB 3KT,1KM,di Jatimulyo Dkt Tugu Rp.90jt Nego Hub 07217459995 / 085279996799

Rmh JL.Kartini Yukum Jaya Bandar jaya LT. 1300/LB.245m,4KT,4KM, SHM, Dkt POM Bensin, Hrg 430jt; 0812 7230091

Jual/Dikontrakan Rmh Jl.C.Mangun kusumo Gg Danau Ranau 4 No.14 LT/B.162/132m Hb 7472871

*** ALFAN RENTCAR *** Avanza ,Kijang,Inova Xenia,Sedan Hub 0721-7525657;081369705657

B000-097737-00-26/06

2 Rmh Cck u/ Kntr,Hlmn Luas,Jl.KUA No.1 Kotabaru T.Krg Timur,Tlp,List 1300,S. Bor,Hub.0812.7204033/ 9943879

Dijual Cpt LT. 1150 m2, Lokasi di Jl. Cut Mutia (Depan Kampus Satu Nusa) Lebar Muka di jalan Cut Mutia 37 Meter, bentuk tanah 4 persegi panjang. cocok utk Ruko dan Kantor, Hub. 0811 793205/0811791043

B000-097924-00-04/07

Dijual Villa Citra I Blok S No.8F T.Krang LB/T.150/460m,5K,3KM; 0721-7343133/08192255500

Perum Tmn Gading Jaya 2 Blok i No.1 LT. 321m,LB.208m,4KT,2KM, Fas. Lkp,P.Air,List. Tlp,2Lt,Bangu nan Baru Hub 081379198888

Jual rmh / villa tngkt Lt 350/lb 300 view kota bdl lok dlm kota citra persada D2 Hub. 0812 79736653/ 7352386(TP)

B000-097858-00-28/06

FITRIA RENTAL:Xenia,Avanza,Kjg Kpsl,Panther,Cary,Bleno,Line 24Jm mli 175rb;7176651

Kredit Motor Suzuki DP Ringan Angsuran Anda yg Tentukan Sub DP 800 Gratis Service+Ganti Oli,Helm Exclusive Mau?Hub Skrg Juga 0721 7306281 (IWAN STAR)

B000-099268-00-19/06

1212 RENTCAR Mulai 150rb/175rb/ 200rb/225rb/250rb Hub 07217454581 // 081369006212

Rmh Puri Tirtayasa Indah Blok C No.3 Sukabumi Type 70,LT.300 m2,SHM, S.Bor,Hoek,Hub.08127204033/ 9948379

Rmh di Perum Griya Abadi Blok Abdi Negara blok B2 No.3,Tp 36,Sukab umi ,3KT,Sdh Renov,Hub.351051

JONI NIAGA RENTCAR Inova, Avanza,Kj.Kapsul Xenia,BMW ,ALVAT Hub 0721-7403700/76920 86/08127264905

JUMAT, 19 JUNI 2009

LB.200/300,6KT,3KM,SHM,IMB, F.Krmk Mwh 250 jt Ng di Jl.Untung Suropati Gg.Tran Lb.Ratu;7868197371289 B000-099232-00-24/06

Rmh Perum Beringin Raya Polda I Jl.Palem III Blok 12A No.4 LT.100m ,3KT,1KM,Hrg 95 jt Nego Cash/Crdt Hub HELEN 0721-9783897 B000-099261-00-25/06

Rmh Perum Bilabong Blk D1-2 Susu nan Baru TKB BDL SHM LB.120m2 LT.155m2,Hook,3KT,2 KM,1300W ,AC 1PK,S.Bor+Gali+Pompa+ Tndn, Grs Hb 08127258845 B000-099263-00-25/06

Dijual Rmh BU Type 36 Sdh Renov Jl.Beringin 6 Blok IB No.9 H.55jt Ng;081379739418 B000-099273-00-25/06

TYPE 70,3KT,P.SUKABUMI INDAH BLOK J7 NO.9 JL.MELATI 2 HRG 100JT NEGO HUB 7514066

B000-098960-00-22/06

B000-099275-00-02/07

Rmh LT/LB.165/100m,SHM,3KT, 2KM,Tlp,PAM,Li st.1300Wt Jl.Puri Audistia Blk P1 No.21 Puri Way ha lim ,Nego;081632907-08154180691

Rmh Ful Isi Jl.Griya Rahayu No.8 WHP LT/B 478/207 Mdl Kantong Semar,4KT,5KM,AC dll; 7528278085279213533

B000-098980-00-15/07

B000-099279-00-18/07

Dikontrakan+Perabot 5KT,AC,Lux T/ B.300m2 Perum Kedamaian Indah HP 0878 9922 8899 B000-097186-00-19/06

Perum Villa Citra III Blok H1 No.10,3 KT,3 AC,KPmbntu,List ,4400Wt, PAM,S.Bor ;250016- 08154025226 B000-098275-00-19/06

Rmh Perum Bukit Kencana Blok FF 6,3KT,3KM 2TK,Smr Bor,Br Renov Hb 085279970007-7488 665

B002-015356-02-22/06

OVER KONTRAK Rmh Tggl & Bs Usaha Rmh Makan Jl.Kol.Sugiono Blkg Gdg.Wanita Duren Payung,PLN,Tlp, PAM;081 336390088

Diover Kios Lt.2 Bambu Kuning Hub 0858 4024 7374 B000-098842-00-19/06

BANGUNAN/GEDUNG Disewa Gdg/Bngkel Ls +/-3000m2 Pgr Kllg, Ng Lok.Wayhui Pmnt Lsg Hb 0721787034-7575077-08117 208787 TP B000-098902-00-13/07

RA Y WHITE RAY JUAL-BELI-SEWA Rumah/Ruko/ Tanah dll Hub 0721-257000/264843 Jl.Rd.Intn No.57B T.Krg B000-097151-00-20/06

RUKO Dijual Ruko 3Lt 4x16m SHGB Smpi 2033 sdg Dikontr Bank Danamon Uto mo Smpi Des’09 Jl Ikan Tongkol No.15A TB Hrg 700jt Ng Hb BU DI 0811729097 B000-097515-00-24/06

Jual Cpt Ruko 4Lt Lok.Strtgs SHM Smpg Toserba Chandra Tj.Karang Hub 0811726559 B000-098900-00-08/07

Ruko Mewah 4 Pintu Jl.P.Damar No.88 LT/LB 450/300m2 Hrg Rp. 850jt Nego;081541148888 B000-099168-00-24/06

Rmh Perum Antasari Permai B10 4KT,Tlp,List.1300,Smr Bor,Grsi 15jt/ 2th;081379965363 B000-098623-00-09/07

B000-099235-00-24/06

Rmh Jl.Morotai Gg.Sederhana No.27 Hlmn Luas 2Tgkt,5KT,2KM,2200Wt Hub 081279569690 B000-098793-00-25/06

Rmh Fas.AC,4KT,2KM, Tlp,Jl.Dr ,Cipto Mangunkusumo Gg.Bonsai No.21 T.Btg;08127247871 B000-098841-00-19/06

Dikontrakan Rmh di Perum Keda maian Indah Blok Q9.3 Kamar Tidur Hub 259278-7361818

RUMAH W ALET WALET JUAL CEPAT BUTUH UANG 1 GE DUNG WALET ISI 1800 SARA NG METRO LAMPUNG HP 0812 7944 956

KOSAN

RUMAH MAKAN Jual Barang2 Ex.Rumah Makan, Gerobak Aluminium,Etalase Alum iniu m Hub 081540901510 B000-099078-00-19/06

Dijual Cpt Brg2 Ex.Warung Mkn, Kulkas,Meja Kursi,Etalase,Hrg Nego Hub 08154039091 B000-099250-00-25/06

HOTEL HOTEL MULIA INDAH FAS.PARKIR ,AC,TV,AIR PANAS,KM DLM,TGH2 KOTA,DKT STASIUN KA,JL.DU RIAN NO.21 PASIR GINTUNG TJ. KRG PH.0721266230 FAX.0721-264756 B000-098616-00-09/07

Trm Kost Putri Fasilitas Lgkp Thn/Bln Hub Jl.Morotai No.62 BDL Tlp 0721-783477 B000-098242-00-19/06

Kosan Kamar,Hlmn Luas Jl.Gajah mada Gg.Nak ip No.9 Ktbaru BDL; 0721-704079/0811724879 B000-099170-00-17/07

Untuk Krywn/Krywti Jl.Martadinata No. 48 Keteguhan Dpn Gg.Barokah Tlp 471859 B000-099177-00-24/06

REHAB/BANGUN Rumah/Ruko dll Dalam Kota Hb 0721-7332896 / 0813 79 535 535

B000-098954-00-20/06

1 UNIT MITS.PS100 TRUCK TH’04 PLAT BE 1 UNIT MITS.L300 (P.U) TH’06 PLAT BE 1 UNIT DAIHATSU ESPASS PU TH’07 PLAT BE 1 UNIT HINO DUTRO 125 LT TH’04 TRUK, BE 1 UNIT SZK APV TYPE E ARENA’07 ABU2 MET, PLAT BE,KONDISI MBL BGS, MULUS TERAWAT,HAR GA NEGO HUB 0721-7622577 / 081929864422 B000-098955-00-20/06

Suzuki Futura Pick Up & Granmax P.UP Th’ 2008,BE Orsl Khusus Pe ma kai Jl.Ratu Dibal au Dpn CHandra Mart Tj.Senang;08127922541 B000-098961-00-21/06

Dijual Mits.Strada’06,Putih & Tyt Hilux’ 06,Silver Jl.Basuki Rahmat 87 Pengajaran T.Btg Utara BDL Tlp 0721-485210/Cp.HERMAWAN 081546747199 B000-099070-00-15/07

Honda Ferio’96,Wr.Ungu,Brg Sgt Istimewa, Hub 081369766682 Pem akai Tanpa Perantara B002-015370-02-24/06

KESEMPATAN KERJA

Tnh Ls.625m Srtfkt Jl.Turi Raya Dkt Perum Gunung Madu Dpn Kntr Camat Tj.Senang Hub 0721-700498 / 081369361111 Djual Tnh Ls.380 M2 (SHM) Peruma han Nila Surya Permai,Nilakandi Teluk betung BDl,Pminat Srius,Hb. 7421222 Jual cpt Tnh Masuk 200 m Dpn POM Bensin Jatimulyo LT 300 M2 Hub. 081379440258

B000-099260-00-25/06

TTOKO/KIOS OKO/KIOS

Djual Ruko Baru 3Lt SHM Lok.Bisnis 24 Jam Jl.Hasanudin 42 T.Betung Sblm SPBU Ada 2 Unit @Rp.400jt Hub 0815 4018 343 - 488412

B000-098395-00-20/06

TTANAH ANAH

1 UNIT DAIHATSU GRAN MAX PU TH’09 PLAT B 1 UNIT BALENO TH’97 PLAT B 1 UNIT DAIHATSU ESPASS PU’94,PLAT B ,HITAM 1 UNIT HINO RANGER (D.T) TH’94 PLAT BE 1 UNIT MITS.FUSO (D.T) TH’08 PLAT BE KONDS BAGUS TERAWAT SIAP PAKAI HARGA NEGO HUB 07217622577 / 0811798219

Jual cpt Tnh Masuk 200 m Dpn POM Bensin Jatimulyo LT 300 M2 Hub. 081379440258 Djual Tnh di Jl.A.Rahman Hakim Dpn Dealer Honda SHM LT.1220m Hub 7580580-081808004815 B000-097416-00-22/06

Tnh Ls.335m SHM Jl.Durian Blkg Supermarkt Hypermart T.Krg Pust, Tmbk Kllg;0721-7392860 B000-097632-00-25/06

Tnh LT.334m2 SHM Jl.Jati Baru T.Krg Pusat Blkg RS Bumi Waras, Pondsi Kllg;0721-73928 60 B000-097855-00-02/07

Dijual Cpt Tnh 1750m2 Depan Kantor Pos Un it II Lintas Timur Tulang Bawa ng,Cocok untuk Ruko Hub 0813697 52727-081220019145 B000-097868-00-02/07

Jual Tnh 3Ha,Srtfkt di Ds.Pancur Tegineneng Pesawaran,Hrg Nego ;081219380565-081640 4647 B000-097887-00-02/07

Tanah Datar Uk.17x35m SHM,Pagar Keliling, Lok.Wayhalim Hrg Rp.525/ m Hub 08117207401 B000-097928-00-03/07

Dijual Tanah 1000m2 Siap Bngn SHM Jl.Bawean I Sukarame Hub 0811720583-0811794124 B000-097932-00-03/07

Jl Cpt Tnh (Kbn Jagung) Ls.12,8Ha (128000 m2) Jl.Ir.Sutami Blk Coca Cola Hrg Ng;08154032632 B000-097964-00-03/07

Dijual Tnh (Sertifikat) di Tlg Bawang (Unit II) Sdh DitanamSawit Hb 0813 69342452 B000-098141-00-03/07

Tnh Datar 4600m2 AJB Ada 50 jarti Ds.Sidorejo +/-750m Blkg Polsek Natar H.20rb/m; 0811723916 B000-098282-00-19/06

Tnh Dijual di Jl.Bhayangkari Jatisari Way Hui LT.1000m SHM,Hrg Nego ;081 369377762 B000-098374-00-06/07

Tnh +/-26000m2 (2,6Ha) Kel.Garun tang +/- 100m dr Lmp Merah Nego Hb 264953-08136904 4243 B000-098435-00-21/06

Jual Tnh Kav.Ls.300 & 200m Tnp UM Lok.Jati Agung Hub ROMI 0812 7913 0002-08789991450 5 Ktr 706275 B000-098544-00-07/07

Dijual Tnh di Belakang Golf Ls +/4000m2Hrg Nego Hub 0815411 56411 / 702964

Perusahaan Swasta di bidang Development & Invesment (Permodalan) Industri & Perdagangan Umum butuh secepatnya posisi : 1. Assisten Manager 6 Orang (Income 4-6juta/bln) 2. Manager/Direktris 6 Orang (Income 4 juta/bln) 3. Logistik (Pengadaan) 4 Orang (Income disesuaikan) 4. Supervisor 17 Orang (Income disesuaikan) 5. SDM 50 Orang (Income disesuaikan) 6. Inventory Gudang 6 Orang (Income disesuaikan) 7. receptionist 4 Orang (Income disesuaikan) 8. Personalia 2 Orang (Income disesuaikan) 9. Produksi 20 Orang (Income disesuaikan) Syarat : - Pria/Wanita max 27 tahun - Pendidikan min SMU/SMK,D1,D2,D3,S1 (Bagi yg belum terima ijazah boleh menyusul) - Tidak terikat kerja/kuliah - Pengalaman tidak diutamakan krn ada training dasar perusahaan Bagi yg luar kota - Jenjang Karir jelas ada Mess Antar Lamaran lengkap langsung ke : “CG Internasional & CO” Jl.Cut Nyak Dien Gg.Palapa No.5A (Samping Telkom Bumi Satelit) Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung Pukul 10.00 s/d 14.00 Wib (Batas Akhir 1 Minggu setelah iklan terbit)

TNH LELANG CPT (di Panitia Lelang Metro) Tgl 1-9 Juli’09 Ls.2610m2 Jl.Diponegoro Kel.Hadimulyo Timur Metro Pusat +/-1Km dr Polres Metro An.JF.Damanik dg Hrg Dsr 90 jt Hub TB.Aritonang SH (Kuasa Hukum) HP 081370170693 B000-098723-00-11/07

Jual Cpt Ls.605m2 Srtfkt Jl.Pagar Alam/JLKamboja H.130jt Ng Hb 085279796005-08127287105 B000-098794-00-26/06

Dijual Tnh Ls.63000m2 Lok.Jl. Negara KM 54 Gn.Sugih Cck u/ Ush;081279357111-0721 7545353 B000-098825-00-26/06

Jual Tnh Uk.275m2 SHM Dkt Stadion Pahoman Hub 081279357111 / 0721-7545353 B000-098826-00-19/06

Jual Tnh SHM 302m2 Lok.+/-100m dr Jl.P.Tirtayasa Smpg Vila Marina; 081369061099 TP B000-098838-00-12/07

Dijual 3 Kav 150m SHM di Perum Tanjung Baru Natar H.13jt Nego Hub 0811 7205 659 B000-098872-00-19/06

Tnh 80jt Nego Sdh Pondasi & Srtfkt ,Ls .430 m2 Way Hui Jati Agung Smpg Pe rum Korpri Hb 741 3869 / 08137909 3609 B000-098892-00-26/06

Tanah 400m2 Pond.Kllg & 425m2 Jl.Ryacudu Way Hui Korpri Hrg Nego Hub 08127915070 B000-098972-00-21/06

Jual Cpt Tnh SHM Ls.624m2 di Smpg Perum Bukit Bilabong,Dpn Jl.Raya; 08127932048-75 98500 B000-099000-00-29/06

Jual Tanah Pinggir Jalan Endro Suratmin Arah Lap.Golf Sukarame LT.1000m2 Harga Rp 500rb/m Hub 0721-9799088 / 081541148888 B000-099169-00-24/06

Dikontrakan Tnh Kosong Ls.+/1000m2 Lok.Ditengah Kota Hb 081369583999-08127272926 B000-099195-00-24/06

Tanah Ls.1700m2 HGB,Tmbk Kllg Jl.Imam Bonjol No.60 Pasir Gintung Ex.LP Bandarlampung H.2,2jt/m2 Nego Hub 08127906178

B000-098631-00-09/07

B000-099257-00-03/07

URUKAN TTANAH ANAH

Jl.Swadaya 10/Jl.Palapa 10J Blk UBL Datar Aspal Ls.600m2 H.200rb/m Ng Hub 7520454

Dijual Tnh Ls.8000m2 SHM Jl.Pra muka/Kav.Raya 14 Rjbasa BDL Hb 0721-7629127/085269869133

B000-098693-00-24/06

B000-099258-00-18/07

Dicari Urukan Tnh Sebnyk 3000 Kibik Lok. Antr Proyek Dpn Stasiun Kereta Api T. Krg Hub 081540942223-08566 9667116

Tnh Perum Bukit Mandala Blok C9 C9 & C10, Ls +/-2500m2 Hrg/m2 Rp.1,5jt Hb 0721-7550 717/7407771

Jual Cpt Tnh 547m2 Rmh 8x13 Srtfkt,Kodya, Waykandis Rp.140jt Nego HP 081279303079

B000-097170-00-20/06

B000-098700-00-10/07

B000-099271-00-25/0


IKLAN BARIS JITU JUMAT, 19 JUNI 2009

ALA T KANT OR BEKAS ALAT KANTOR

ALA T MUSIK ALAT

Dibeli Komputer+Spart,AC Kond. Rusak Jmlh Bnyk,Mobil dll Hub 0812 7922541-785741

ADI MUSIC:Jl/Bl/TkrTmb/Br/Sec:i5 (5)i4(6,5)i3(7)Pa50(7,5)Pa80, Pa500, KN1400,KN2400,KN2600 ,CTK731(2,3)WK 1800,PSR2100, S900,Dinacord,Absolute,CS800 ,AXL ,DD3,PV12ch,6ch,Behr12ch, 14ch ,DOD,Cr osoverbehr,Zoom ,Beter ,Blazer,Cora,Beta3,Drif Ph. 268983-081369139529

B000-099244-00-17/07

ASP AL ASPAL Jual Aspal Pertamina/Shell/Esso/ Arab Ready Stock Tlp 0721-709520 / 0811790620 B000-094948-00-20/06

Aspal Pertamina Segel&Non Segel 60/70,Esso,Shell,Arab Mutu Terbaik ;081540951111-08 5279291111 B000-095622-00-29/06

Aspal Pertamina Cilacap 60/ 70,Esso,Shell, Arab,Caltex.Djmn Asli Hrg Brsaing Dsewakn Walls 810ton Ph.0811722075-072125825407 217474171 B000-096310-00-08/07

ALA T UKUR TTANAH ANAH ALAT MITRA TEKNIK Mnrima Pengukuran Masterplan Prumahan,Prkebunan ,Industri,Service Kalib rasi,Jual Rental Theodolite,Waterpas;0813 69120888 B000-098185-00-03/07

ANJING & KUCING Jual Anakan Kcg Persia Asli,Lucu Aneka Wr Cream Blue,Red Tabby, Seal Point&Torty Poi nt Hb 7410209 B000-098840-00-19/06

Dijual Sepasang Kucing Persia Dewasa Umur 1,5th Harga 3jt Hub 0721-9781515 B000-099142-00-23/06

ALA ALATT PEMADAM KEBAKARAN Pengadaan & Pengisian Hub 260320-260626- 7532433 Jl.Imam Bonjol Gg.Putra No.21 BDL B000-097537-00-24/06

ARSITEK

B000-097444-00-22/06

DEE-TECH ARCH Desain Rmh Tggl,Ruko,Hotel, Kantor Gmbr 2D/ 3D/RAB Tlp 085269265530 B000-098372-00-06/07

ALA T-ALA T BERA T ALAT -ALAT BERAT Menyewakan Angkutan Alat Brt(Self Loader) Excavator,Grader,Walles 212ton,Vibro;473033-7591994-0812 7904123 B002-015357-02-22/06

AUTIS AUTIS Khusus Mengobati Autis Hiperaktif,Stress,Rematik Hub DEDI 0721-251265 B000-098161-00-03/07

ACR YLIC/KACA MIKA ACRYLIC/KACA Sedia Acrylic Tipis&Tebal Ukurn Kecil&Bsr Toko SUBUR Jl.Bengkulu No.6 T.Krg;0721-253168 B000-098681-00-10/07

AC PROMO!!!AC CHANGHONG, ARTIC ,LG,PANA SONIC,SHARP ,Porta ble,Service & Cuci AC Hub. PERMAI Jl.A.Yani 37 Tlp.253556/7412979 CV.MAJU JAYA TEKNIK * Penjualan AC Baru/Seken * Perawatan AC Rmh/Kntr * Perbaikan AC Smua Jns/Merk AC Hb 0721472834/7333700/9805000 B000-098543-00-08/07

AHLI GIGI

BINTANG Fldg Gate Jual Bhn Bk Fldg Gate A ksrs,Mnrm Psnn Pntu Fldg Gate.Harmonika Prdk Klop Bjtama Jkt,Jl.Natar KM 18 No.603 Rt.09/04;072192500-7324732 B000-098734-00-11/07

FURNITURE RAFI JAYA Specialis Kitchen Set,Jg Mnrima Psnan Setting Room,Ofce ,Kmr Set dll;7334948-081272166609 B000-089420-00-03/07

B000-097520-00-24/06

Korg Pa800,PA500,PA50,i4S, Yamaha,PSR2100 Casio CTK810, CTK4000,LK270,K220(2,8) CTK 700 (2,3),Drum:Sonor, Tama, Carlos, Spears,Gtr/Bass:Cort,Dame, Rockwell, Ampli:Russel,Cora Roland, JC120,Power, Mixer,Eq X-Over Wire less,Spk Aktif,Beta3 AXL Behringer S’craft,Huper,Tasso, Absolute Pea vey Allen Heath,Mackie,Tapco dll. RAMA SWARA Jl.Gajah Mada 85D B.Lampung (0721) 7400115-0811 792034 ACHIN B000-098899-00-12/07

ADI MUSIC:Jl/Bl/TkrTmb/Br/Sec: i5(5)i4(6,5 )i3(7)Pa50 (7)Pa80, Pa500(10, 5)KN1400,2400, 2600, Wk1800(3)CTK731(2,2) ix399(4), Cs800,A xl,Dynacord,Absolute,Behr 12ch,Samic,PVUnity12ch,8ch, Blazer, CORA,Drum,Zoom,Alesis Beta3,Shure,Mtzon Ph.268983081369139529 B000-098918-00-14/07

KIUP Speaker Multi Jumbo Russel utk Keyboard Melodi Vocal Komplit Jrg Pakai 90% Pribadi Rmh H.3jt Ng Hub 7330093-0816412874 B000-099145-00-23/06

ALA T KOMUNIKASI ALAT FAMILY ELECTRONIC Menyediakan Pesawat Riq & HT Hub 0721-780153 / 08127914542 B000-097232-00-19/06

DIMENC ARSITEK Rmh Tggl,T.Ush, 2D,3D,RAB Gmbr,Borong,Ngwsi Tlp 7346507-08127918225

BAHASA MANDARIN

GENSET JUal Genset Yanmar YTG40T Kap. 33 KVA Th’04 Silent,Sound proof, Kond.Baik,Terpakai 49664H,Hrg Nego Hub 08127262887-250182 B000-099099-00-23/06

Jual Server Pulsa Elektrik Lkp Siap Pakai Hrg 16jt Training Gratis Hub 085269214139 B000-098680-00-10/07

KIDO SERVER 0721-7525757 / 0852 69310244 Pulsa Mura h&Cepat ,Stok Lgkp Terus,Ada VSN Komplain Mudah,Daftar & Reply SMS Gratis

BA TANG KA YU KELAP A BAT KAYU KELAPA

B000-097378-00-21/06

INDAH SPESIALIS GIGI Psg Kwt Gigi,Behel Trma Pggln Jl.Imam Bonjol No.45 Dpn LP Lama Smpg Psr Bambu Kuning HP 081379618455 B000-097445-00-22/06

ALUMINIUM HAFIZA Almunium Trm Kusen Jndela ,Partisi Rolling Door,Fldg Gate,R. Prng Jl.T.Umar 43 Dktn BDL; 7413007 B000-097276-00-20/06

TK.KARYA MURNI Jual Rel Hordeng, Rak Al,Partisi,Expanda,Etalase, Awning, Kusen,Canopy Jl.T.Umar Psr Koga No.2 Kdtn 782601 Fax. 788520 Jl.Raya Natar Dkt Psr Natar 92767 B000-098193-00-03/07

ALA T BANTU DENGAR ALAT OPTIK SENTRAL Menyediakan Alat Bantu Dengar (Import) Hrg Terjangkau Jl.Pemuda No.45 (Dpn Photo Indah) BDL Tlp 252286

ATAP ALUMINIUM Tersedia Atap Zincalume BHP Zinc Color Tebal 0,3 s/d 0,7mm Hub Toko ADAMAS Jl.Kartini No.38 BDL;0721263220 B000-098195-00-03/07

KECANTIKAN Jual Produk Kecantikan Bali Lulur/ Masker/ Sabun/Aromatherapi/Ear Candle/Harga Murah Jl.Narada (Toko Narada) Kp.Sawah Brebes Ph.0721-3590453

KRIM PELANGSING Anda Ingin Langsing Tp Tkt Mnm Obat? Disi ni Solusinya.Jual 1 Paket Krim Pelangsing (Krim Panas +Sabun 270rb) & (Krim Dingin+ Sabun 290rb) Hub 7588829 B000-097992-00-03/07

KOMPOR GAS

Dicari Mitra Pnjualan Pulsa Elektrik Multi.Langsung Jadi Master Dealer .Trx Cepat & Aman,Harga Murah Deposit Bebas Hub 072171 66777085279118888 B000-099198-00-17/07

HANDBODY & SABUN PEMUTIH Jual Paket Pemutih Badan dg Hrg 215rb (Hand Body Pagi,Mlm & Sabun Cair) & Hrg 165 rb (Hand Body Pagi, Mlm & Sbn Batang) Hub 7588829 B000-097478-00-23/06

HANDPHONE Jual iPhone 3G,8GB,Lengkap (Ada Box) ACC, Sarung Belkin Screen Guard, Hitam,All SIM Card Opera tor,8jt Nego Hub 0721-7474109

HIBURAN BADUT TUNAS JAYA BADUT Swkn Spong bob, Barney dll Winni Pooh,Baby Bob, MC, BgksUltah;7505935-0812 79322335 B000-097333-00-21/06

Jual Kompor Gas Elektrolux,Full Oven,Hrg 3jt+Kompor Gas Modena 1,5jt Nego Hub NOVA7709357451870 B000-099183-00-24/06

KOMPUTER

B000-099084-00-23/06

LANT AI KA YU LANTAI KAYU LANTAI KAYU Tersedia Beragam Warna yg Ind ah & Eksotis.Ber garansi Produk Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks.Malahayati No.26 B000-098592-00-09/07

MARMER GRANIT Marmer Granit Mnrm Pemasangan Kitchen Set Wastafel,Tangga Lantai, Counter,Prasasti Bongpai Hub 0813 7919 8899 - 7597855 B000-099266-00-18/07

MADU HUT AN HUTAN Madu Lebah Liar/Hutan & Herbal Reaksi Cpt Grosir & Ecer Hub 0813 79345345-0721783306 B000-098996-00-15/07

HIPNOTIS Pusat Belajar Hipnotis & Ilusi / Magic HP 08197994947 (Tidak SMS)

MAKANAN Kedai Kue Nira Sedia Kue Basah & Mnrm Psn Snack Box,Kue Tampah Jl.Dr.Susilo 47A;257699-08527 9645592

BINTANG 3 KOMPTR Dpn Chamar Tj.Senang 14' -21' 160-725rb,LCD 17' P3-P4,P4 Compaq Ph 785741 Obral B000-097766-00-01/07

AK-COM: 785110 - 7539580 P4-1.6+Mon 15"=1,2jt,P3+Mon=650, PCC P4- 1.6/1.7/2.4/2.8=80/95/190/ 245 MB 478=200

MESIN Jual Msn ATM Ex.Kntr Merk IBM, Siemen,Digital Total 44 Unit,Lok. Lpg&Sumsel,Hrg Lelang @Rp.1jt/ unit Hub 081541449396/0721-487 221 (Jam Kntr) B000-099160-00-24/06

Dijual 1 Set Organ Tunggal Siap Ngejob/Pakai Hub 0721-7451149 / 0811 793 534 B000-098795-00-25/06

B000-099161-00-24/06

Bursa Laptop Second Sedia Brbgi Merk Lapt op 2nd Garansi (Ready Laptop 3-5jtan) Hub 0721-7173733 Laptop ACER CENTRINO 60 GB 256MB 3,5jt,P4 ECS 2,55jt PC P4+ LCD 2,5jt Hub 0812270045 99 B017-000749-28-22/06

Mau Cari Uang Mudah? Dg 25rb Bisa Jual Pulsa Smua Operator,Flexi 5/10/ 20=5,1/9,9/19,5 Bs di DOWNL INEKA N!! Daftar Gratis! BONUS SPAN DUK! Dioni PulsaKITA: 9773000-27 7558 DONI 081911111511 ANTO 08127602654 B002-015360-02-29/06

KURSUS SINGKA SINGKATT MEKANIK

P ANGLONG KA YU PANGLONG KAYU

GAJAHMADA Birojasa-Kursus StirMontir Mbl &Spd Mtr,Urus SIM, STNK,BBN MUTASI,KIR,PAS POR dll. PROSES CEPAT,MURAH,AM AN, TERPERCAYA Jl.P.Dipone goro No.118 Teluk Betung BDL Tlp/Fax 0721 485943 Tlp/SMS 0721 753 3737

Sertifikat Internasional pertama di Lampun Hypnoterapi: Terapi Keluarga (Suami, Istri, Anak) Stress, Defresi, Phobia, Kecanduan dan Fsikomatis lainnya

KURSUS SINGKAT MEKANIK MOTOR,GRATIS CUCI MOTOR ,JARINGAN BENGKEL UTK MAGA NG/PKL HUB LEMBAGA KURSUS NUSA BANGSA TELP.0721-2631 24 SMS 0813 79 444 324 (NGULAN G GRATIS)

MANDALA LESTARI Jual Kayu Lada,Meranti,Mentru,Damar ,Kela pa,Racuk Hb 702688-7473188 Jl.Soe karno Hatta

PRINCESS STIR MOBIL.... PERCAYAKAN STNK&SRT-SRT ANDA PD KAMI.... JANGAN RAGU DLM KEPERCAYAAN.... JASA RINGAN TLP.257-555 Hunt SMS 081979-22555 (PST) TLP.703-555 Hunt SMS 081979-97555 (CAB) Email:bjprincess@yahoo.co.id sejak 1983 B000-099276-00-18/07

GRATIS VOUCHER Rp.450.000,Tiap Privat+Stir+Antar Jemput+ Bebas Resiko,Terapi+Minum an+ Waktu Lebih Lama+Garansi+Hadiah Lainny a Hny u/5 Pendaftar Pertama, Urus STNK “se Indonesia” SIM,KIR, SIUP,Pasport dll.Jasa Hny Rp.10rb Berhadiah Voucher Rp.150rb Da tang & Buktikan ke WIDI MANDIRI Jl.P.Moro tai No.7A/B BDL Tlp 7829 99-7477333 Web: www.widima ndiri.com

(Melahirkan dengan Nyaman dan Tanpa rasa Sakit) Hub. 0721-786987, 08127902009, 0819 77229222

INDOVISION + TTOP OP TV Indovision 349rb Free Film & Sport Top TV 235rb Free Trnsprt H.7352 345-085269882345 B000-099093-00-16/07

INDOCRAFT Telah Dibuka Pst Kerajinan dr Brbagai Wil yh Patung Etnic,Kayu Batik,Lampu Antik,Sadal Etnik, Batik,Souvenir Natural,Keramik Unik,Karpet Kayu, Aromatherapy, Bahan Spa, Ratus, Sketsel Bambu, Candle Holder dll Hub 0811722721/0721-9776411 Almt Jl.Diponegoro No.98 B T.Betung B000-097341-00-21/06

JASA ANGKUT AN ANGKUTAN

BIJI JARAK Dibutuhkan Biji Jarak Pagar Kering, JumlahBesar Rutin Hb 0813 79327049 / 0721-262848

SENTRAL CARGO Menerima Kirim an Paket/Doku men ke Slrh Indo Hb 0721-7543347 / 473061 B003-002872-03-07/07

B000-097963-00-03/07

BUSA W ARNA WARNA

JAGO MAMPET

Jual Busa/Spon Warna u/Papan Bunga,Hrg Rp 8200/Lembar u/ B .Lampung Hub 081977925252

Atasi WC Mampet Saluran Air Wastafel dll, Tnp Bongkar Hub 0813 21139657-07219920177 Grnsi B000-097892-00-02/07

B000-097993-00-03/07

BUTUH DANA TUNAI

KA YU BANGUNAN KAYU

Butuh Uang Tunai??? Kami Mener ima Gadai Mobil Xenia/Avanza Hub 0812 7214 4224

Menyediakan Kayu Bangunan Brmcm Jenis & Semua Ukuran.Hrg Murah/Nego Jl.H.Suratmin Gg. Bin tara II BDL;0721-7509121/0812 721871 71/08154066121

B000-099253-00-20/06

DEPOT AIR MINUM Penglhn Air Payau Jadi Air Tawar/ Minum Jl Bypass Ruko DCC Prem patan Wayhalim Way Kandis Ph. 0721-784287 / 08156032838 B000-097662-00-26/06

UV,Ozon System 16jtan,RO System 2jtan,Sedia:Ttp,Tisu,Gln,Membrane dll;SINAR TIRTA Ph.784287

B000-099187-00-17/07

KONVEKSI ASIA KONVEKSI Trm Psnan Kaos, Jak et Bordir Sablon Spnduk,Banner dll Jl.S. Agung 1 Hub 7423776-08137 9114611 B000-099108-00-16/07

KAR TU UNDANGAN KARTU

FILTER AIR:Atasi Air Kuning,Bau Lum pur,Minyak dll Hub 0815 6032 838

Special Ctk undangan Mewah Harga Super Murah Hub AYANA CARD 07217308923-085279222148

B000-097672-00-26/06

B000-098545-00-06/07

B000-097671-00-26/06

EAR CANDLE HERBA

KURAS & MAMPET

NEW! EC Herba utk Detox,Vertigo, Flu,Asma, Jerawat,Kulit Hub 07217365561 / 705426

Atasi WC,Pipa2 Wastafel Tidak Bau Tanpa Bongkar Paling Murah Gara nsi Hub 7400060

B000-098753-00-11/07

B000-098097-00-05/07

B000-098664-00-10/07

GAJAHMADA Kursus Mekanik Sepeda Motor,Kls Pluss 1 MOTOR 1 SISWA BELAJAR SAMPAI BISA SEMUA MERK MOTOR 2tak 4tak MANUAL & MATIC TERBARU, HON DA, SUZUKI,Y AMAHA, KAWASAKI utk SEMUA USIA & PENDI DIKAN ,Bisa Cepat Kerja/Wirausaha, DAFTAR LANGSUNG BLAJAR Sjk 1979 Jl.P.Diponegoro No.118 Teluk Betung BDL Tlp/Fax 0721 485943 Tlp&SMS 0721 753 3737 B017-000736-28-20/06

LAUNDR Y LAUNDRY Laundry kiloan, bedcover, karpet,dll cpt & mrh hub Kido Jl H wuruk 142 ps tugu tlp 9789079 Q-LOAN LAUNDRY Dbuka Kesem pa tan u/Jd Agen Keuntungan Besar Tdk Repot Playanan Prima Jg Mnrm Cuci an Siap Antar-Jemput,Anda Gra tis Bila Tdk Tepat Wkt;7311112-758 5668 B000-097518-00-24/06

DOKTER LAUNDRY Cuci Kilat,Biasa ,Super Kilat (Antr-Jmpt) 4rb/kg,Cuci 10x Grats 2kg; 081325555528 B000-097640-00-25/06

FORTUNA LAUNDRY Jas,Bedcover, Selimut,Peradani,Bonekadll. Pakaian Harian 3500-4500 /kg (Cuci+ Strika) ANTAR JMPT GRTS,Pakaian Wangi, Brsh,Aman&Trjmn.Trima Cucian Brlngg anan/Bulanan,Hrg Special; 0721-9910148/9931224/08117201075 B000-099252-00-18/07

LAPT OP LAPTOP

B000-093262-00-26/06

PHOT O COPY PHOTO Dijual Msn Photocopy Siap Pakai, Hasil Bgs Minolta EP 8601 H.8,5jt Hub 0811795096 B000-098971-00-21/06

Dijual Msn Photocopy Kond.85% Siap Pakai Canon NP 6050 Hub 0721-3551003/081369189033 B000-099174-00-24/06

PIJA T/URUT TRADISIONAL PIJAT/URUT Pijat Urut Tradisional Mlyni Ditmpt Bs Pggl Hb 07217507580-0819298 74741 An.MAS MIN B000-098017-00-03/07

Pijat/Urut Tradisional Siap Dipanggil ke Rumah/Hotel HUb Bpk.HARI 0721-3536141 B000-099044-00-22/06

PUPUK www.waasiu.com Professional Supplier of Agrochemical Product Herbi cide Bacteri Si de Organic Fertili zer & Trsedia Benih Klp Sawit Varietas DXP (TNI) Srtfkt.Umur Siap Panen 24-28bln Prodksi TBS Pd Umur 10th (TM8) 32-35ton/ha/th Hub PT.WAASI INT’L 0812721 5775081977942262 B000-098328-00-08/07

PERABOT AN RUMAH PERABOTAN Dijual Cpt Furniture Scnd 1 Set Meja Mkn Brkt 4 Bh Kursi,1 Set Alat Sau na, 1 Bh Msn Tik Elektrik,1 Bh Msn Fax,Tabung Gas,2 Un it AC LG 1/2 PK Hub 7395550 B000-097663-00-30/06

TELAH HADIR PST LAPTOP 2nd H.1jtan P4 2jt Centrindo 3jt Dual& Corelduo 4jt;3582085- 9331507 B000-098614-00-09/07

BU Toshiba P4 Centrino 512/80 GB DVD Mulus,Hrg 3,25jt Saja Hub 0813 6969 4939

PROMO TTOP OP TV 28TV Chnl+18 Radio 4 150 RBT Iur an I 95rb Bonus Movie+Sport Indov ision Hub 0816407612-7376004 B000-098011-00-02/07

PINJAMAN DANA

B000-099046-00-23/06

Laptop Toshiba P4 Centrino n Vidia DVD Rom Hard 40GB Ram 512 Pk aian Pribadi Mls, Hrg 3,7jt Nego Hub 7330093-0816412874

Membiayai BPKB Mbl&Pmbiayaan Mbl 2nd min. Th’2000 Keatas Hub CHARLIE 085279263626 ANJ FINA NCE

B000-099144-00-23/06

B000-098814-00-12/07

LULUR SEKAR JAGA T JAGAT Grosir Prdk Bali,Skr Jgt,Bali Alus, Ratus, Sbn Sereh,Sbn Susu Zaitun, Bidadari Hb 0811726466-7468596

Jaminkan BPKB Mbl Anda min. Th’2000 Mmbiayai Mbl 2nd Th’2000 Hub TAMI 085279914858 B000-099203-00-24/06

PINJAMAN MODAL USAHA

B000-098196-00-03/07

KREDIT ELEKTRO & FURNITUR

LAIN-LAIN

Kunci2 Engsel Kunjungi TK TAN JAYA Jl.IkanHiu (Papatan Chandra SM) T.Betung;481273

Asal dari Pabrik Bukan Asembling Lokal Hb Tk.ADAMAS Jl.Kartini No. 138 BDL;0721-2632 20

Kredit Elect Furniture Jati DP 0% Bng 0%(Kartu Krdt Mandiri) Prss Cpt; 263 628-7556 656-7533042

B000-098098-00-02/07

B000-098191-00-03/07

B000-097859-00-01/07

WC Tanpa Septick Tank Bebas Perawatan utk Rmh/Kosan,Restoran dll Hub 0817 433 189 B000-098790-00-19/06

Leasing Resmi Pnglmn 27 Tahun tnp Komisi Fee Showroom, Jaminan BPKB (Mbl/Mtr) Bs Yg Msh Kredit (khusus mobil) Hub. ARI : 0721-754 4559/ 081977188088/ 0813 69200 888

Dicari Tour Planning Domestik Internasional yg Brpglmn.Lmrn Dibw Lsg ke Almt Jl.Yos Sudarso No.110A Bumi Waras B.Lampung Tlp 0721-473972 Dbutuhkn Mrktg,Editing,Min D3, Mnguasai Photoshop,Lmrn Dtjukn ke Dibthkan Penjahit Wanita Brpglman Segera Krm Lmrn Ke Penjahit LIE Jl. Kartini No.6 Gg. Abdul Gani Tlp. 264985

Prushn Br Buka Cbg Bth Mndsak 50 Org Kry/i,3 Adm,2 Recep,4 Kasir,15 SPG,5 Gdg,2 Stock Brg,1 Acc,18 Org MT,Spv,Assment,Syrt:SMU/SDJ-D2 Mngment Traning Min D3/S1 Sgl Jrsn,Usia Max 27th,Pglmn Tdk Diutmkn,Siap Training,Pnghsln UMR 2jt/Bln,Lmrn Dbw Lsg Intvwe HRD PT .Macho Retailindo,Jl.P.ANtasari Ruko No.9C (50 Mtr dr Lp.Mrh Bypas Klblok) ,Tgl 18-23/06/09 Jm 11.00-14.00 WIB Dicari Baby Sitter,PRT Suami Istri Hub Ibu ANA 081268220925 0852 79530933 B000-098732-00-11/07

Waitress/Kasir Restoran,max.21th Lamaran ke Kasir Foodcourt Central Plaza Lt.4

DIVKA Barbershop bth cpt tkng cukur, laki2, usia max 35 thn, ramah, sopan, jujur dan penampilan menarik, krm lmr langsung ke DIVKA, Jl. P.Antasari 114 BDL

Dbthkan Sgr Guru Bimbel SD Full Time, Syarat Wnt, S1, Single, meny ukai anak2 Lmrn diantr Lsg Sabtu, 20 Juni 2009 Jam 13.00 Ke LPA SMART Jl. Way Sabu No. 12 Blk Gamasera

PD SEHAT SELALU Jl. Kimaja (Sbgrgn Jln. Rakyat Lampung)1. Admin PR, Max. 25 Thn 01, 2. Delivery SIM C, Max. 25 Th Min.SMA BS BW Mobil Diutamakan.

CV.MAKMUR JAYA MULIA,Mmbthkn ADM Syrt Wan ita,Diploma;Sales Punya Kendaraan Roda 2+SIM C ;Driver SIM B1 Usia max.30th. Lama ranAntar ke Jl.Chairl Anwar No.9 BDL B000-097351-00-21/06

Dbthkn Supir Pribadi Bujang/Duda Usia +/- 30th Mmiliki Srt Pengalam an Kerja,Knl Jkt Disiapkan Tmpt Ting gal Hub 484266-481196 B000-098238-00-22/06

Peluang Krj Spanyol-Amerika Resmi, Spanyol Pbrk Pengalengan Ikan Gj 1800USD-2000USD, USA Pbrk Elktro/ Welder Gj 2000USD 2500USD Prss Cpt Non Exp Bs Ptg Gj Hb PT.BBM 021-42874490/0813 81119227 Bu ARI/HARDY/NO SMS Bth Sponsor

Leasing Rsmi Pengalaman 27 Tthn, Proses cpt, Tanpa Biaya Komisi, jaminan BPKB (Mobil/ Motor) bisa yang masih kredit (khusus Mobil) hb 07217597706/ 0812 72358400

PRIV AT BACA AL QUR’AN PRIVA Lmbg Pmbinaan&Pngembangan Guru Baca Tulis Al Qur’an (LPP GUR BATA) Mnrma Privat Baca Al Qur’an Guru ke Rmh Hb 0721-73366 40/085 279537939-085769538555 B000-098914-00-13/07

YOK...Bisa Baca Qur’an! Qplus Cepat Tepat Manfaat,Guru Siap Datang Hub 0721-9763947

P AKU BUMI ALKAROMAH PAKU Pgbtan Karomah,Operasi Gaib/Trnfr Kekambing,Bk Aura,Ruwatan/Buang Sial,Sulit Jdh,S lt Dpt Krj,Pengasi han,Gendam Asmara,Lncr, Rjeki, Pelarisan,Kwibawaan,Disyang Atsn,di Sgni Bwhn,Sutren Pmain Voly/Spk Bl,Kselam atn,Golkn Cln Lurah/Bupati,Meraih&Naik Jb tn,Karir,Bisnis,Keartisn dll Almt:J atidatar Bandar Mataram Lpg Tengah HP 081369638 608-0725 6451980 B000-098124-00-02/07

PERALA TAN BUTIK PERALAT Dijual Rak2an utk Butik & 3 Patung Kecil, 3 Patung Besar;0721-704079 / 0811724879 B000-099200-00-17/07

PRIV AT/KURSUS PRIVA PRIVAT SIKLUS SD,SMP,SMA, Alum ni Siap UAN, UAS,Smua Pljrn, Mnrm Sempoa,Guru k Rmh;748 1330-085768117588 B000-098023-00-01/07

JARIMATIKA METODHE Brhitung + - x : dg Mnggunakn Jari Jl.Gatot Subroto 11 Pahoman; 0721-7506290 B000-098729-00-11/07

PELUANG BISNIS Anda Mau Jd LEADER Bisnis Jaringa n,Inilah Saatnya,Francise Alsi Lpg 90 Nasional,Produk Kshtn,BMW SUK SES Hub 081369638608-085 279441210 B000-097340-00-21/06

BINGUNG CARI KERJA/Ingn Pngh sln Spektakuler&Pulsa Gratis,Sgr Join di www.wirabest. com Cp.08127 964651 B000-098716-00-10/07

Cari Mitra Kerjasama (Partner) Brgrk Dibi dang Makanan & Sdh Brjln.Bth Dana min.20 jt,Sistem Profit Sharing Hub 0721-3548378 B000-098979-00-22/06

PENGOBA TAN PENGOBAT Lengkapi Diri dgn B. Mandarin Hub. KBM Yin Hua Jl. Dipinegoro 48 Tlp. 488433/7477723,7694063 Anak & Dewasa, Reguler/Privat, Bilingual SYIFA’UL QOLBI:Pgbtn Karomah,Bk Aura,Plancr Rejeki&Karir,Plarisn, Mujahadah Hajat & Mghadirkn Wahyu Kprabon u/Jbatn.Trma Bljr Ilmu Hub 081369638608 B000-097339-00-21/06

Jual Tongkat Ajaib utk Perawatan Bg Organ Intim Wanita yg Bs Mengem balikan Keperawa nan Scr Alami Tnp Efek Samping Dijamin Gr ess!! Hub 08154025136-085269326959 B000-098117-00-02/07

REFLEKSI Pijat Reflexi Pakai Lada Mngobti Pn ykt Ksemutan,Kseleo,Msk Angin dll Hub Ibu MULYA NI Jl.urip Sum oharjo 10 Hb 772870-0813694 63290 B000-097256-00-20/06

RAJA MAMPET Atasi WC Mampet Saluran Air,Was tafel dll Tanpa Bongkar Garansi HP 0813 8775 7661 B000-098990-00-15/07

SCAFFOLDING RENTAL SCAFFOLDING: Main, Ladder Frame,U.Head,J-Base,Cat wlak,Roda Hb 482950-7140828 B000-098335-00-03/07

SUSAH DAP AT PINJAMAN DAPA Ditolak PHK Bank/Leasing,Km Solus iny Jmnn BPKB Mbl/Mtr Diatas Th’01, Srtfkt/Akte SgrHb 085769 459517 B000-098813-00-25/06

SIRIH MERAH

B000-099143-00-25/06

JIMIN SERVICE PANGGIL Selesai Ditempat,TV Kulkas,Freezer,Mesin Cuci,Pompa Air,Pengalaman 17th Garansi 6Bln Hb 789465-7412242 B000-099157-00-17/07

CAHAYA SERVICE PGGL Kulkas ,Msn Cuci,Freezer,Dispenser,TV Hb 0721-7506579/788917 Grnsi 6 Bln B000-099165-00-01/07

CUNCUN SERVICE PGGL AHLI KUL KAS,AC,MSN CUCI,DISPN SER ,TV; 7488505-081933581650 GRNSI 6BLN B000-097618-00-25/06

SPESIALIS SERVICE PANGGIL POMPA AIR,MSN CUCI,KULKAS ,AC, KPR GAS;0721-7495766 GRNSI B000-097697-00-26/06

MUTIARA SERVICE PGGL Kulkas, Frezer,M.Cuci Dspenser dll Hb 07213520676/085284469638 Brgrnsi B000-098263-00-19/06

WINARTO SERVICE Klks,Gnset,M. Cuci,K.Angin P.Air,K.Gas,Dpsnsr, M.Com,TV,dll H.7170318 Brgrnsi B000-098549-00-22/06

SER VICE AC SERVICE TRIJAYA SERVICE Menerima Cuci AC,Bgkr Psg Repaind Brgrnsi Hb 3533975-7469778-081379 273528 B000-099234-00-24/06

ZONA AC Service Steam Bongkr Psg Rmh/Kntr Hari Libur Tetap Buka; 0721 7157776-7349094 -08127 2444776 B000-097173-00-19/06

SPCLS AC Servs Bgkr Psg Isi Freon ,Jual Beli Tkr Tmbh Rental Hb KARU NIA AC 7147771- 081369550834 B000-098177-00-03/07

JAYA AC SERVICE AC MOBIL,AC Split,Kulkas, Mesin Cuci Jl.Urip Sumoharjo 28A;0721-772556 B000-098188-00-03/07

TEKNIK AC SERVICE/Trm Cuci AC/ Bongkr Psng AC Prbaikn AC Rmh/ Kntr Grnsi;7337909-99586607500830

SUMUR BOR SALEH BOR Mnrm Pbuatan Smr Bor, Msn Manual Servis Msn Jtpump, Mer cible Hb 07217358581 -08164 03495

Trm Pesanan Bunga Papan Medan Mcm2 Rangkaian Bunga Dekorasi Balon & Styrofoam Ultah & Peres mian Hub 0721-3559154/087899774989

SALON KECANTIKAN Anda Tdk Sempat ke Salon,Kami Dpt Dtg ke Rmh anda Mlyni,Sambung Rambut,Make Up&San ggul u/Brbgi Acara Hrg Trjangkau Hb HERNI 0819698061 B000-099079-00-23/06

SEW A KOMPUTER SEWA KONSENTRASI PADA ACARA ANDA SOAL KOMPUTER BIAR KAMI YG TANGANI:LCD PROJEK TOR (KECIL &BESAR)TRIPOD KECIL ,TRIPOD RAKSASA KAMERA UTK VIDEO SHOOTING LAPTOP, PERSONAL COMPUTER HANDY CAM,CAMERA&LAIN2HUB GRIYACOM 0721-704207 JL.TEUKU UMAR NO.55 KDTN B000-096953-00-19/06

SARI BUAH MERAH VCO&Mnyk Buah Merah,Sarang Semut Asli Produk Papua Cendra wasih Industries Wamena Jaya Wijaya Papua Depkes RI Dirt.No .21491 120200 Hb 473704/Toko 483220/081540831009 ESTER B000-097659-00-25/06

SANGGAR BUNGA & PPARCEL ARCEL BELLA FLORIST:Trm Psnan Bunga Papan,Krans Bunga Papan Medan, Mcm2 Rangkaian Bunga & Parcel HARGA MURAH!Hb 081279264267465252 B000-097767-00-27/06

SOLUSI MODAL USAHA Leasing Resmi Penglmn 27 th Tnp Komisi Free Showroom, Jaminan BPKB Mobil/ Motor Bs Yg Masih Kredit Khusus Mobil Hub. 0721 7316894, 0812 7377748

SUSAH DAP DAPAAT PINJAMAN?? BFI Finance Tbk Leasing Rsmi Pengalaman 27 Tthn, Tanpa Biaya Komisi, jaminan BPKB (Mobil/ Motor) bisa yang masih kredit hb 0721-741 1184 / 762 3382

TELEVISI Jual TV Second Bermerk 21" 550700rb,29"1jt-1,5jt Bergaransi Tlp 703543-7311113 B000-098136-00-03/07

ROHIM Beli TV Second Kondisi Bagus/Rusak Dijemput Hub 07219987805 B000-099001-00-29/06

B000-098579-00-24/06

JESSI SERVICE AC Cuci AC Rmh & Kantor,Ter murah&Bergaransi Hub 0721-7403216/7552072 B000-098713-00-24/06

PRATAMA SERVIS AC Mnrima Cuci AC,Bgkr Psg Prbaikn Brgrnsi Hb 07217144556-085279995162

TTOKO OKO CA T CAT Toko SINAR AGUNG Jual Cat 10.000 Warna Nippon Coulour C,Vinilex ,Dulux,Catilac,Mowi lex & Material Bangunan Lengkap Jl.P.Antasari 151 (Dpn SPBU) Tlp 703264 / 772404 B000-091178-00-27/06

B000-099233-00-24/06

SER VICE TV SERVICE

UANG BALIK (UB)

........... PUTRA SOLO TEKNIK ...........

Uang Balik (UB) Khusus yg Trjpt Mslh Ekon omi,Trlilit Htg,Kpepet Sj,Test Ditmpt Almat Paku Bumi Alkrmh Dpn KUA Bandar Mtrm Lamteng HP 081369638608

...... SERVICE TV,PARABOLA .......... .......... Hub 0828 80187076 ........... B000-097273-00-20/06

...... FLORIDA SERVICE TV DLL ....... .. PANGGIL LANGSUNG DATANG . ..........Hub 08154023359 ............ B000-097274-00-20/06

........ ANEKA SERVICE TV DLL ........ ............. SELESAI DITEMPAT .......... ............ Hub 0828 80103289 ..........

B000-098843-00-12/07

UANG ASING Jual/Beli Uang Asing PT.Sinar Langgeng Valuta Asing,Money Chan ger,Dollar USA,Twn, Jpg,Saudi ,Hkg, Uero, Korea,Ingg,Nedherland, Hb Jl.Kartini 136/4 Tjk;263637-7473998

B000-097275-00-20/06

MEGA HERTZ Pusat Perbaikan TV Warna Semua Merk Hub 0721-998 7805 / 470048 B000-099002-00-29/06

EXSIS SONY SERVIS TV,DVD (Teknisi Ex.Sony) Smua Merk Spart Asli;7444822-081369112008 B000-095004-00-21/06

SER VICE KOMPOR GAS SERVICE LABUHAN SERVICE Kompor Gas Semua Merk Dijamin Nyaman & Aman Grnsi 1th;087899506079 B000-097621-00-25/06

SER VICE KOMPUTER SERVICE JAVA PRO COM:Mlyni Servis Kom. Personl&Cor porate,Mnrm Jas Pmbuatan Website Murah&Mm uaskn Hb 3543794-081279380333 B000-098487-00-08/07

Service Pnggl:Laptop,CPU,Mntor, Printer,Recovery Data:HDD ke Format,Loss Partisi;0721-9778532/ 7172519 B000-098670-00-10/07

SANGGAR BUNGA & DEKORASI BHINNEKA KARYA * Bunga Papan,Bunga Dukacita

* Ruang Nikah,Mobil & Kmr Penga ntin Alamat Jl.ZA Pagar Alam No.22 Lab. Ratu B.Lampung Tlp 716978 9735 3647-701830 (Spesial Diskon 20%)

* Parcel,Tenda Dekorasi * Dekorasi Pelaminan,Catering

B000-098264-00-13/07

B000-099277-00-18/07

VER TICAL BLIND & KREY VERTICAL Tersedia Juga Wood Blinds,Roller Blinds & Roman Shade,Folding Door ,Shower Screen Hb Tk.ADAMAS Jl.Kartini 138 BDL;0721-263220 B000-098192-00-03/07

WEBSITE Melayani Jasa Programer Web utk Citra Positif Perusahaan www. duta websnet.comPhone 08154019822 B000-099269-00-18/07

W ARNET Dijual Cpt Paket Warnet/Games Center 15 Unit Lgkp dg Prltn Lainn ya (LEO NET) Jl. Gajahmada No. 22G Hub 081929999863-9967781 B000-097527-00-24/06

W ALL P APER WALL PAPER Tersedia Type Star Wall,Hot Stylus,Beauti ful Life,Empire,Dream House & Walt Disney Hub Tk. ADAMAS Jl.Kartini 138 BDL;0721263 220 B000-098190-00-03/07

Wallpaper Tersedia Bnyk Koleksi yg Ekslusif,Kreatif,Indah&Mewah,Cck u/ Rmh,Ktr,Toko Hotel,dll Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks.Malahayati No.26 B000-098602-00-09/07

ZAM-ZAM TTARUB ARUB Mnyewakn Tenda Dekorasi Krsi& Catering Hubdr.H.MELLY HERMA WAN 0721-9769997/08127272 9200 B000-099102-00-16/07

KERJA

B000-098895-00-22/06

B000-099072-00-23/06

B000-099153-00-23/06

Dicari Chef/CDP yg Sdh Brpglmn min.5th Mn guasai Menu Msakan Chinese & Indo,Mpy min7 Menu Ung gulan,Gaji Sgt Mnrk.Lmrn Jl.Raya Hajimena No.27 Tlp 0878 9912 5618

Dibutuhkan Mekanik Lls.STM Otom otif, Mau Bekerja Keras Hub STAR AUTO 081379797555

Dbthkn Sales Pria/Wnt min.SMU/ Sdrjt,Pny Spd Mtr+SIM C.Lmrn Krm ke PT.CIPTA KARYA MITRA MAN DIRI Jl.St.Badarudin Kompl.Polri I No.5 Dpn SMP 7 Segalamider Gd.Air

Dbthkn Guru Fisika,Biologi,Seni Budaya,Penjs,Bhs Daerah,P/W, Single Domisili di BDL Lmrn+CV Datang ke SMP EKA KARYA BDL Jl.Nusa Indah No.15A Tlp 0721254881

RIDHO AC Mnrima Cuci AC&Bgkr Psg&Prbaikan Djamin Puas Hub 0721-7185993/085269925583

B000-099199-00-17/07

Sgr min.Lls.SNMU/Sdrjt u/Dididik & Dijadikan Guru PG/TK/PAUD Hub MITRA PERSADA 0721-7389481

B000-098920-00-22/06

B000-098975-00-14/07

* Bunga Meja,Bunga Tangan,Parcel

Dbthkn Sgr Wnt Bs Komptr/utk Pss: ADM Diut mkn Pnmpln Mnrk Hub BEN GKEL STAR AUTO 081 3797 97555

Dbthkn Kurir Pny Kendr Sdri+SIM C,min.SMU Usia 20-35th.Krm Lmrn Lsg ke PT.NCS Jl.KH Mas Mansyur 107 Rw Laut BDL Ph.252386

B000-098974-00-14/07

Herbal Sirih Merah utk Pengobatan Mcm2 Penyakit Diabetes,Jantung ,Drh Tinggi dll.Teh+Capsul Hub 0721-704079 / 0811724879

Dbthkn Krywti max.26th Mahir Bhs Inggris Aktif/Pst Pnmpln Mnrk.Krm ke Jl.P.Antasar i No.38AA

B000-098919-00-21/06

B000-098973-00-14/07

MAHKOTA SERVICE TV,Msn Cuci,Parabola,Selesai Ditempat Hub 0828 8010 3289

B000-097357-00-21/06

LOWONGAN Dicari Prwt Syrtnya Langsing,Brp nmpln Mnrk,Tdk Mmakai Jilbab,Lls. Prwt.Lmrn Disertai Ftcopy Ijazah Prwt,Photo Msg2 1 Lbr,Lmrn Antr Lsg ke Klinik Dr.Rodhy Jl.R.Intan No.99/15

PUTRA SOLO SERVICE TV,Msn Cuci,Panggil Langsung Datang Hub 0815 4023 359

PULSA ELEKTRIK

CLIEN CENTERED HYPNOTERAPIS

HYPNO BIRTHING

B000-098591-00-09/07

PERLU DANA SEGAR ???

ORGAN TUNGGAL

B000-098714-00-06/07

Jual Komptr Ex.Kntr P1=137U, P3=155U,Monit or=274V Hrg Lelang Limit Total 47,5jt Lok Lpg&Sumsel Brmnt Hub 081541449396-0721487 221 (Jam Kntr)

BIRO JASA

B017-000735-28-20/06

SER VICE SERVICE SURYA TEKNIK SERVICE TV,Para bola ,Msn Cuci Semua Merk Hub 0828 8018 7076

B000-099259-00-18/07

B000-099008-00-22/06

FOLDING GA TE GATE

ANEKA KUNCI RUMAH

B000-098951-00-20/06

Terima Rosokan Mobil,AC,Fotocopy, Komputer Alt Pabrik,Kntr,Rmh Tang ga ,Besi Tua,Logam dll Hub Kami Da tang 081541517251-08154147 1883

PENGOBA TAN MA TA PENGOBAT MAT Mata Anda Bermasalah,Ingin Lepas Kacamata &Normal Kmbli?Ramuan Asli dr China Mnyemb uhkn Katarak, Rabun Plus/Minus,Mata Berair Mata Merah dll Hub Bp.ANTON Jl.Pagar Alam Gg.PU 100A Kdtn HP 08117 260 94/0721-706618 /7475957 Siap Antar

B002-015358-02-22/06

B000-099212-00-01/07

Dicari Batang Kayu Kelapa Maks.100 batang pembayaran tunai hub. Vera telp. 087885419855

Compressor Double Sehcr,Msn 71/ 2Pk,Msh 99 % Pki Blm Lama Hrg 2,5jt Ng BU Hb 7503501

B000-099197-00-17/07

B000-098929-00-20/06

Lengkapi Diri dgn B. Mandarin Hub. KBM Yin Hua Jl. Dipinegoro 48 Tlp. 488433/7477723,7694063 Anak & Dewasa, Reguler/Privat, Bilingual

KURSUS KUE KURSUS KUE YUSSY AKMAL Tlp 253393; 18 Jun Mcm2 Puding Dlm Cup,P.Jambu,P.Manggis,P. Srika ya,P.Jeruk; 19 Jun:Mcm2 Mini Roll;St rowbery R,Black Forest R,Tiramisu R & Ora nge R; 20 Jun:Mcm2 Snack Asin:Lumpia Seaf ood,Bitter Ballen ,Macaroni Schotel&Schotel Tahu Grg

B000-099085-00-23/06

GROSIR PULSA ELEKTRIK

B000-098194-00-03/07

AWIE AHLI BIKIN GIGI Psg Kwt Gigi,Trm Pgg ln Jl.Diponegoro Dkt Lmp Mrh S.Batu Tebet Cab.Dpn Psr Kota Krg;7566557-081369204677

15

Waahhh..sudah laku!!!

B000-099073-00-23/06

Dbthkn Relawan Homecare Bulan Sabit Merah Indonesia Cab.B. Lampung,Ada Insentif,Pddk s/d 17 Juni Hub 250891 B000-099074-00-22/06

CODEX INTL’GROUP Prsh yg sdg Brkmbg Mbthk an Krywn/ti u/ Dtmptkn Pss:ADM,Inventory,Gdg,Rcpt, Management Training,Syrt Lls.SMA / Sdrjt Usia max.26th Tdk Kul/Kursus. Lmrn Antr Lsg ke Jl.Imam Bonjol 168 Smpg Tamin Sblh Blai Pngbtn Aisyah

B000-099172-00-20/06

Dbthkn Sgr Lls.SMU/Sdrjt utk Kasir Hub RM Mas Nanos Lamongan Jl.Tirtayasa (Smpg Klinik Kosasih) Tlp 0721-702692 B000-099180-00-24/06

Dicari OP Warnet,Pria,Pglmn min.1th Pny SIM C Bs Komptr,Sggp Bkrj Shift, Tdk sdg Mengikuti Study/Kuliah. Brks Lmrn Krm ke Jl.KH. Ahmad Dahlan No.7 Pa ho man (Warnet Cybertaz) Smpg RM RIA

Dbthkn Segera Draftman & QS Berpengalaman di Proyek Irigasi (Mahir Autocad) min.D3 Sipil,Krm CV& Lmrn k PO BOX 1003/BDL 35000 B000-099243-00-20/06

Dicari Seorg Wnt min.SMA utk ADM,Bs Word& Excel,Brkpribadian Mnrik&Murah Senyum,Srt Lmrn di Krm ke PO BOX 1196 BDL B000-099245-00-17/07

Prsh Retail Trkemuka Mbthkn ADM Gudang Pd dk.SMK/D1/D3 Usia 2126th,Jjur&Teliti,Domdi BDL.Krm Lmrn Lkp ke PO BOX 88 BDLTK,Pl ng Lmbt Tgl 25/6/09 B000-099264-00-25/06

Dicari Krywn Toko Pria & Wnt max .28th,SMK /Sdrjt,Pny SIM A&C (Pria) .CV Dibw Lsg ke Jl.Raden Intan 52

LOWONGAN KERJA PT. BHAKTI PERSADA JAYA PJTKI Resmi Butuh TKW Ke Taiwan Gratis !!! Singapore/ Hongkong/ Malaysia Uang saku 4.500.000, Cepat Terbang,Bisa tunggu dirumah, tanpa jaminan,Potongan Gaji Kecil. Daftar Langsung Ke : Jl. Nusa Indah Gg. Salam I No.20 Sukabumi BDL Tlp.0721-9931024/ 081210886402 (Sari)

B000-099075-00-22/06

B000-099201-00-20/06

Dbthkn Krywn/ti u/Staf Kntr.Lmrn Diantr Lsg ke Jl.Perintis Kemer deka an No.5 Kotabaru BDL;0721-252805 Diutmkn Pny Pglmn Krj & Kendr.R2

Dbthkn Mrktg Mtr Yamaha,min .SMU,Fas.Gaji, Trnsport,UM,Insntf. Krm Lmrn ke MARUMAN SI GER MOTOR Smpg SMU Gajahmada Tlp 7442007

Dbthkn Bnyk Negosiator P/W,Usia max.35th, Pddk.SMU Sdrjt Hub 0721 -704809 Up.Bp.ZUBA IR,Bp.SUGI YANTO0721-7347581/0721-997 9702 Jl.Griya Utama I Blok V No.14 Wayhalim Permai

PJTKI RESMI Bth TKW/PRT Malaysia ,Singapore,Hongkong,Arab Saudi,Gratis Dpt Uang Sak u 4jt.Proses Cpt 3 Minggu.Terbang CT KW Boleh Bw HP,Tlp 0721-771755/ 08170568556/081379869799

Prsh Retail Mbthkn Sopir Gdg,SIM B1 Umum, Usia 21-35th,Dom.BDL ,jujur&Brtgg Jwb.Krm Lmrn Lkp ke PO BOX 88 BDLTK Plg Lmbt Tgl 25/6/09

Prsh Cbg Jkt Mmbka Ksmptn Krj P/ W Staf Kntr&Mngmnt.Pss Cstmr Srvice,OB,ADM,SPG.Pglmn Tdk diutmkn Tdk Sdg Kul/Krj&Siap Train ing,Income Diats UMR.Antr Lmrn Lsg ke Trning Cntr SHARE GROUP Jl.Wolter Monginsidi No.113 Pngjrn Dkt (Prpstkaan & Arsip)

B000-098894-00-22/06

B000-099069-00-23/06

B000-099103-00-23/06

B000-099242-00-24/06

B000-099265-00-25/06

B017-000750-28-22/06

B000-098632-00-10/07

Dbthkn Sgr Supir B1 Umum & Mark eting Blm Brkeluarga Tlp ke 7428149 / 08127917639 B000-098675-00-21/06

B000-098999-00-22/06

B017-000753-28-23/06


JUMAT, 19 JUNI 2009

PERUMAHAN

BERINGIN RAYA LANGKAPURA Hunian Nyaman di Alam Bebas Banjir TERSEDIA TYPE RUMAH MULAI DARI T.36 - T.45 - T48-T55 - T70 & RUKO

KAMI HADIR JUGA DI PERUMAHAN

“SUKARAJA INDAH” Kec. Gd.Tataan Lampung Selatan FASILITAS Lokasi terjangkau angkutan umum Sarana dan Prasarana lengkap. Sarana Pendidikan TK-SD-SLTP-SLTA Lokasi Pasar Sarana pemakaman umum Dll.

DP. RINGAN DAPAT DIANGSUR SELAMA MASA PEMBANGUNAN TANPA BUNGA

PT. SINAR WALUYO Perwakilan Lampung Jl. Jend. Sudirman No. 94 Telp. 253800 - 261 371 Rawa Laut Bandar Lampung


ENTERTAINMENT

JUMAT, 19 JUNI 2009

17

Enjoy Your Day!

T E L E V I S I

08.30 DRTV 09.00 Espresso (Live) 10.00 Cagur Naik Bajaj 11.30 Topik Siang 12.00 Klik! 13.00 Scooby Doo 14.30 Tom & Jerry Kids Show 15.00 Super Inggo 16.00 Buka Kartu 17.00 Topik Petang 17.30 Mantap 18.30 Kena Deh 20.00 Segerrr.... 21.00 Tawa Sutra Bisaa Ajaa 22.00 Capres dan Cawapres Turun ke Pasar 23.00 Fakta 23.30 Topik Malam

07.00 Kiss Vaganza 08.30 Halo Polisi 09.30 FTV Drama 11.30 Patroli 12.00 Fokus Siang 12.30 Happy Song 14.30 Infotainment Anak 15.30 Kartun 16.30 Kartun 17.00 Sinetron: De Nenny 17.30 Sinetron: Kasih dan Amara 18.30 Sinetron: Mualaf 20.00 Sinetron 23.00 Sinema Malam 01.00 Fokus Malam 01.30 Film Seri 02.30 Sinema Fajar

11.00 SL Liputan 6 Terkini 11.03 Sinema Pagi 12.00 SL Liputan 6 Siang 12.30 Kasak Kusuk 13.00 Cinta Monyet 14.00 Playlist 14.30 SL Liputan 6 Terkini 16.00 Kepompong 17.00 SL Liputan 6 Petang 17.30 Super Men 18.00 Pe De Ka Te 19.00 Rindu Milik Rangga 20.00 SL Liputan 6 Terkini 20.03 Melati untuk Marvel 21.00 Telanjur Cinta 22.00 Gala Sinema 22.30 SL Liputan 6 Terkini 22.33 Gala Sinema

10.30 Jelang Siang 11.00 Insert 12.00 Reportase Siang 12.30 Missing Lyrics 14.00 D’ Show 15.00 Kroscek 15.30 Top Sert 16.00 Insert Sore 16.30 Orang Ke 3 17.00 Reportase Sore 17.30 Kado Istimewa 20.00 Jail 20.45 Sketsa 21.30 Mortal Kombat 23.30 Total Recall 01.30 Reportase Malam 02.00 The Birds 04.00 Entourage 2

07.30 Siapa Lebih Berani 09.00 Dahsyat 11.00 Silet 12.00 Seputar Indonesia Siang 12.30 Sergap 13.00 Boombastis 14.00 Hits 15.00 Cek dan Ricek 15.30 OB Shift 2 16.00 Duit Kaget 16.30 Bedah Rumah 17.00 Seputar Indonesia 17.30 Tarzan Cilik 18.00 Nikita 19.00 Cinta dan Anugerah 20.00 Dewi 21.00 The Master Season 3

08.00 Layar Asyik 11.00 Kribo 11.30 Sidik 12.00 Lintas Siang 12.30 Go Show - 2 13.00 Layar Kemilau 15.00 1001 Cerita 16.00 Kartun Sore : Casper 16.30 Lintas - 5 17.00 Ninja Warrior-1 18.00 Sinetron Asyik : Super Rangers 19.00 Sinema Asyik Bollywood 23.00 Dangdut Merindu 00.30 Lintas Malam 01.00 Layar Tengah Malam 02.30 Cerita Dinihari 03.30 Cerita Dinihari - 2

10.05 Dunia Kita 10.30 Chat Club 11.05 Oprah Winfrey Show 12.05 Metro Siang 13.05 Sports Club 13.30 Inside 14.05 Public Corner 14.30 Bisnis Hari Ini 16.05 Reffy 16.30 Genta Demokrasi 17.05 Discover Indonesia 17.30 Metro Hari Ini 19.05 Suara Anda 20.30 Wimar Live 21.05 Top Nine News 21.30 Kick Andy : King 23.05 Secret Operation 23.30 Pilihan Anda

07.00 Avatar : Legend of Aang 08.00 Dora The Explorer 08.30 The Backyardigans 09.00 Obsesi Pagi 10.00 MTV Gaya Bebas 11.00 MTV Ampuh 12.00 Abdel & Temon 13.00 Global Siang 13.30 FIFA Confederation Cup 16.00 Mata Angin 16.30 Berita Global 17.00 Spongebob Squarepants 18.00 Bukan Sinetron 19.00 Be a Man 2 20.00 Toy Story 2 22.00 Maradona: Hands of God 00.30 Global Malam

10.00 10.30 12.00 12.30 14.00 14.30 15.00 15.30 16.00 17.00 20.00 22.00 23.30 01.00 01.30 02.00 02.30

TKP Investigasi 60 Minutes I Gosip Siang Bocah Petualang Cita-Citaku Dunia Air Koki Cilik Asal - Usul Flora Jejak Petualang Indonesian Open Opera Van Java Bukan Empat Mata Black In News I Gossip Sport 7 Malam Redaksi Malam Hustle And Heat

Inul Dituding Merakit Bom Laporan Wartawan JPNN Editor: Erwin Sajjah

KESAL Inul Daratista

DIFITNAH Andar Situmorang bahwa rumah dan karaoke Inul Vista miliknya digunakan sebagai tempat merakit bom, Inul Daratista kesal bukan kepalang. Inul menyebut Andar lahir dari seekor kerbau. ’’Saya tidak tahu kenapa saya harus selalu diganggu. Mungkin dia lahir dari kerbau,” ujar Inul sekenanya di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (18/6). Inul masih kesal dengan kasus tuntutan Andar sebesar Rp5,5 triliun terhadapnya yang dituduh tidak membayar royalti. Ditambah ulah Andar yang menuduh rumahnya sebagai tempat merakit bom, jadilah Inul makin naik pitam. ’’Masa nifas saya saja belum selesai. Karena masalah ini, saya banyak kerugian. Buat saya, kalau omdo (omong doang) sih eng-

saat melaporkan Andar Situmorang atas tuduhan pencemaran nama baik ke Bareskrim Mabes Polri, Kamis (18/6). FOTO FEDRIK TARIGAN/NONSTOP

gak apa-apa, enggak penting. Tapi, ini sudah sampai membuat surat dan disebarkan. Itu fitnah,” ketus istri Adam Suseno ini. Dilanjutkan Inul, dalam ancaman tersebut, Andar sempat meminta sejumlah uang untuk ditransfer via rekening. ’’Nomor rekeningnya masih saya simpan,”

ucap pemilik goyang ngebor ini. Andar dengan mengatasnamakan Yayasan Nahum Guru Situmorang telah membuat dan mengedarkan surat berisi fitnah. Isi surat yang disebarkan di sejumlah tempat pada 28 April 2009 itu, antara lain, rumah Inul dan Inul Vista adalah tempat perakitan

bom. Inul pun dituduh ingin menggagalkan pemilu. Kemarin, didampingi kepala divisi hukumnya Herman Kamal, Inul melaporkan kasus tersebut ke Mabes Polri. ’’Saya dituduh sebagai perakit bom, ini pencemaran nama baik dan fitnah,” kata Inul kesal. (*)


SOCIETY

18

JUMAT, 19 JUNI 2009

Bandarlampung Maju dan Berbenah

Wali Kota Bandarlampung Eddy Sutrisno.

Wakil Wali Kota Bandarlampung Kherlani.

SEBAGAI ibu kota Provinsi Lampung, banyak keberhasilan yang diraih Bandarlampung. Meski tak sedikit yang mesti dibenahi kota yang Rabu (17/6) genap berusia 327 tahun. Utamanya sektor yang menjadi primadona pemerintah setempat: pendidikan, kesehatan, dan ekonomi kerakyatan (ekor).

nya mampir di setiap kabupaten/kota yang mampu menyumbangkan hasil pangan nasional karena memiliki wilayah persawahan yang luas. Sementara, Bandarlampung yang hanya memiliki 2.200 hektare (ha) luas sawah atau hanya 11,46 persen dari 19.218 ha total luas wilayah, mampu memberikan kontribusi sendiri untuk ketahanan pangan. Bandarlampung dinilai mampu melakukan swasembada pangan. Kota besar yang mampu mencukupi kebutuhan pangan di wilayah sendiri dan tidak tergantung daerah lain. ’’Dengan adanya berbagai penghargaan yang kita raih, bukan berarti kita berdiam diri dan merasa puas. Contoh nyata Adipura. Dengan anugerah ini, kita meminta semua elemen jangan berdiam diri,� ujar Wali Kota Bandarlampung Drs. Hi. Eddy Sutrisno, M.Pd. (adv)

Pendidikan Pada bidang pendidikan, kota ini sempat sukses meraih Widyakarma pada 2007. Bandarlampung menjadi satu di antara 20 kota yang dinilai berhasil melaksanakan program penuntasan wajib belajar sembilan tahun. Pada 2008, mereka ber-

Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono didampingi Ny. Ani Yudhoyono saat menyerahkan penghargaan Adipura kepada Wali Kota Bandarlampung Drs. Hi. Eddy Sutrisno, M.Pd.

upaya fokus pada peningkatan pendidikan kejuruan. Salah satunya, pembangunan

SMK 6 dan SMK 17. Di tahun sama, pemkot juga memberi penghargaan kepada 5.000 guru honorer murni masing-masing Rp100 ribu per bulan atau total Rp500 juta. Pemkot juga memberi beasiswa kepada 1.360 siswa SD dan 273 siswa SMP di Kecamatan Tanjungkarang Pusat.

Sebagai bentuk kepedulian pemerintah kota, Wali Kota Bandarlampung Drs. Hi. Eddy Sutrisno, M.Pd. menyampaikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu.

Kesehatan Bandarlampung berjaya di tingkat nasional dengan meraih juara lomba Kesatuan Gerak KB dan Kesehatan tahun 2008. Penghargaan yang cukup prestisius. Kota ini juga dinilai mandiri mempercepat peningkatan pelayanan kesehatan gratis. Ini dibuktikan berdirinya sembilan puskesmas rawat inap yang semula hanya berstatus puskesmas induk. Ke depan, kota ini masih memiliki mimpi membangun Rumah Sakit Umum Bandarlampung yang menelan biaya Rp45 miliar lebih. Untuk kesehatan, pemkot setempat juga menambah Rp400 juta untuk jamkesmasda (jaminan kesehatan masyarakat daerah) yang sebelumnya sudah dianggarkan Rp2 miliar dalam APBD 2009.

Salah satu program ekonomi kerakyatan Pemerintah Kota Bandarlampung di Pulau Pasaran, Telukbetung Barat (TbB).

Ekor Pada 2007, pemkot menggulirkan kredit ekor Rp4 miliar, dan 2008 meningkat Rp7 miliar. Ini menunjukkan semakin banyak pengusaha kecil yang memanfaatkan program tersebut. Masih di bidang ini, pemkot terus berupaya membuka kesempatan kerja dengan menerapkan program Gemma Tapis, selain meminimalisasi pengangguran untuk membangun kualitas hidup masyarakat. Pelaksanaan Gemma Tapis Berseri bidang ekor hingga Desember 2008 mencatat

Wali Kota Eddy Sutrisno dan Wakil Wali Kota Kherlani saat merayakan agenda HUT Ke-325 Kota Bandarlampung.

Wali Kota Drs. Hi. Eddy Sutrisno, M.Pd. dalam salah satu agenda sosial Pemkot Bandarlampung.

jumlah debitur 6.417 orang dengan plafon kredit Rp7,08 miliar. Selama ini, dari program Gemma Tapis hingga awal Januari 2009, tenaga kerja yang terserap 8.226 orang; total pemasangan paving block 48.385 m 2; pembangunan jaringan drainase 18.530 m 2 ; pembangunam talut 5.178 unit; pembangunan jalan beton 241 m2; dan pembangunan pagar 893 m2. Lalu, pembangunan TPS 493 m2; pembangunan pelat deker 368 m 2 ; pembangunan goronggorong 114 unit; rehab fasilitas ibadah 71 unit; pembangunan sumur bor 64 unit; pengadaan gerobak sampah

39 unit; dan pembangunan fasilitas MCK 20 unit. Pencairan dana Gemma Tapis 2009 Rp11,76 miliar untuk 98 kelurahan. Dirincikan, tahun 2006 masing-masing kelurahan mendapatkan Rp100 juta, tahun 2007 dan 2008 naik Rp120 juta per kelurahan. Program ekor terbukti membantu masyarakat.

ri Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada acara Jambore Sekolah Lapangan Pengelolaan Tanaman Terpadu (P2BN) di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, baru-baru ini. Anugerah ini tergolong prestisius. Pasalnya, dari tahun ke tahun, anugerah ini ha-

Ketahanan Pangan Anugerah nasional yang memang layak menjadi sebuah renungan adalah penghargaan dalam Peningkatan Produksi Beras Nas i o n a l (P2BN) da-

Wali Kota Bandarlampung Drs. Hi. Eddy Sutrisno, M.Pd. saat menyampaikan sambutannya.

SD Negeri 2 Rawa Laut merupakan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) Kota Bandarlampung.

Salah satu program pendidikan Pemerintah Kota Bandarlampung.

Puskesmas, salah satu penyokong berjayanya Bandar-lampung di tingkat nasional dengan meraih juara lomba Kesatuan Gerak KB dan Kesehatan tahun 2008.

Bandarlampung sebagai kota swasembada pangan.


19

JUMAT, 19 JUNI 2009

Bukan Tukang

Jagal

Victoria Beckham

Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar LONDON – Setelah dua tahun berperang di pengadilan, Victoria Beckham meraih kemenangan yang diimpikan. Pengadilan Tinggi London menyatakan vokalis Spice Girls itu bebas dari tuduhan menyiksa bekas baby sitter-nya, Abbie Gibson. ’’Pengakuan Abbie di News of the World dan Employment Tribunal bahwa dirinya dianiaya hanya karangan semata. Vonis ini membuktikan bahwa klien kami tak bersalah,’’ ucap pengacara Victoria, Gerrard Tyrell. Diketahui, Abbie membeberkan kondisi perkawinan Victoria dan Beckham di sebuah tabloid Inggris, News of the World, pada 2004 silam. Dalam artikel berjudul Posh & Becks on Rocks yang dimuat akhir September 2004 itu, disebutkan bahwa kondisi rumah tangga Victoria dan mantan mantan kapten Timnas Inggris itu tidak beres. Becks –sapaan akrab Beckham– dikatakan memiliki skandal dengan asisten pribadinya, Rebecca Loos. Pasangan selebritis ini juga disebut sebagai pasangan hipokrit yang berpura-pura bahagia demi alasan ’’finansial.’’ Becks menanggapinya sebagai hal yang menggelikan. (*)

Ingin seperti Arnold Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar JOHANNESBURG – Setiap pria pasti mengidamkan punya badan yang kekar dan berotot. Itu juga keinginan seorang Robinho, penyerang Manchester City dan Timnas Brazil. Untuk ukuran pemain yang berkompetisi di Eropa, fisik Robinho memang bisa dibilang relatif kecil. Pemain yang kini menjadi ruh permainan Manchester City itu ’’hanya’’ bertinggi 1,75 cm dengan berat badan 60 kg. Itu rata-rata postur pemain Asia. Dengan posturnya yang pas-pasan itu, Robinho kerap kali kesulitan menembus benteng pertahanan lawan yang dikawal oleh pemain-pemain menjulang dan kekar. Untuk adu sprint, Robinho mungkin masih bisa cepat. Tapi, jika harus adu bodi, bisa dipastikan pemain 25 tahun itu akan terpental. Nah, didasari kondisi itulah, Robinho bertekad membentuk tubuhnya agar bisa jadi lebih kekar. Jika badan yang lebih berotot, mantan pemain Real Madrid itu berharap dirinya tidak lagi jadi ’’sansak hidup’’ bekbek lawan. Untuk memenuhi ambisinya itu, dalam beberapa waktu terakhir, Robinho yang kini membela Timnas Brazil berlaga di Piala Konfederasi Afrika Selatan menambah porsi latihan dengan berolahraga angkat berat. ’’Musim depan, saya akan kembali dengan badan yang besar dan kuat,’’ cetus Robinho seperti dilansir The Sun. Saking kuatnya tekad untuk mengubah penampilan agar lebih berotot dan kekar, rekan-rekan satu timnya di Manchester City menjulukinya sebagai Arnie, sapaan Arnold Schwarzenegger. (*)

Robinho


20

JUMAT, 19 JUNI 2009

Berat Hati Dukung FIA Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar LONDON – Hari ini (19/6) adalah hari terakhir keputusan peserta Formula 1 musim 2010. Delapan tim yang tergabung dalam anggota FOTA (asosiasi tim) harus memutuskan, setuju dengan kompromi yang ditawarkan FIA (federasi balap mobil dunia) atau mundur sepenuhnya dari seri balap paling bergengsi ini. Kalau delapan tim itu–– Ferrari, Toyota, Renault, McLaren-Mercedes, Brawn-Mercedes, Red Bull-Renault, Toro Rosso-Ferrari, dan BMW-Sauber– tetap tidak setuju, maka FIA akan memasukkan tim-tim baru sebagai pengganti. Berarti hari inilah hari bersejarah, hari pecahnya F1. Dalam beberapa hari terakhir, kedua kubu (FOTA dan FIA) sebenarnya sudah saling merapat. Bagaimanapun, kedua pihak sadar perseteruan ini sangat merugikan semua. Dari kubu FIA, kompromi yang ditawarkan pun sudah mendekati apa yang diinginkan FOTA. Yaitu penundaan budget cap (pembatasan anggaran) senilai 45 juta euro hingga 2011, sehingga tahun depan masih ’’dilonggarkan’’ menjadi 100 juta euro. Kemudian tidak ada lagi pemisahan aturan antara tim-tim pengikut budget cap dengan tim yang tidak ikut program itu. Sebelum ini, tim-tim budget cap diberi kelonggaran dalam men-

desain mobil. Yang belum bisa dikompromikan oleh FIA adalah penandatanganan kesepakatan baru (concorde agreement), perjanjian antara FIA, tim-tim F1, dan Formula One Management (FOM). Kesepakatan yang ada sudah berlaku sejak 1998 dan FIA bilang tidak mungkin dibuat kesepakatan baru dalam waktu sesingkat ini. Perjanjian ini memang cukup sensitif karena menyangkut pembagian pemasukan dan pengaturan hak dan kewajiban semua pihak yang terkait di seri balap ini. Kalaupun harus ada kesepakatan baru, FIA mengajak untuk membicarakannya setelah semua tim setuju bergabung. Apa yang akan terjadi hari ini? Lagi-lagi, mari kita semua bersikap optimistis. Perseteruan bukanlah hal baru di F1. Selama ini selalu ada kompromi. Tapi, kalau harus memilih, mungkin mendukung FIA adalah hal yang paling baik untuk jangka panjang. Memang berat rasanya membiarkan Ferrari dan McLaren pindah ke seri balap lain. Tapi, sekali lagi, sikap keras kadang memang dibutuhkan untuk kepentingan jangka panjang. Harus diingat, dasar pemikiran FIA menerapkan budget cap sangatlah penting: Supaya tim-tim bisa berkompetisi secara sehat dalam hal finansial. Sudah terbukti, dengan niatan aturan saja, belasan tim berbondongbondong mendaftar menjadi peserta baru. (*)

Satu Peluang Melayang Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar

FOTO JPNN

LOLOS KE PEREMPAT FINAL: Tunggal putra Indonesia Taufik Hidayat menang atas tunggal putra Thailand Bonsak Ponsana dengan skor 2117, 19-21, dan 21-10 dalam Djarum Indonesia Open, kemarin (18/6).

1997. Kala itu, Afsel menempati peringkat kedelapan. Dalam laga yang dipimpin wasit Benito Arcundia dari Meksiko, Aaron Mokoena dkk. memang tampil lebih tenang. Koordinasi serangan yang dibangun dua midfielder Steven

JAKARTA – Bayang-bayang kegagalan pebulu tangkis Merah Putih pada 2007 kembali muncul. Djarum Indonesia Open Super Series 2009 baru memasuki babak kedua kemarin (18/ 6). Namun, satu peluang sudah melayang. Seluruh wakil Indonesia di ganda wanita tak tersisa. Nitya Krishinda Maharani/ Greysia Polii yang menjadi andalan utama ternyata tidak bisa memenuhi harapan. Mereka harus mengakui keunggulan pasangan Tiongkok Cheng Shu/ Zhao Yunlie 23-21, 11-21, 8-21 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta. Hasil tersebut lebih buruk daripada prestasi mereka di Singapura Terbuka pekan lalu. Waktu itu, mereka berhasil melaju hingga final. Pasangan non-pelatnas Nadya Melati/Nadya Poluakan juga kandas kemarin. Mereka gagal mengatasi permainan pasangan gado-gado Petya Nedelcheva dari Bulgaria dan Anastasia Russkikh dari Rusia 17-21, 20-22. Kekalahan itu amat disesali Greysia. Nitya mengalami masalah di punggungnya ketika bertanding. ’’Kami sangat kedodoran di masalah fisik. Di set pertama, kami masih bisa mengimbangi mereka. Tapi, di dua set

berikutnya, lawan tahu kami lemah di fisik dan mulai menekan kami hingga akhirnya kami kalah,’’ ungkapnya. Greysia menyimpulkan, faktor mental menjadi kunci penting untuk bisa memenangi pertandingan tersebut. ’’Kalau ada sesuatu yang terjadi dengan penampilan kami, tentunya akan berpengaruh ke mental dan psikologis,’’ tukasnya. Hasil lebih baik dibukukan sektor ganda pria. Tiga wakil Merah Putih sukses melaju ke perempat final hari ini. Markis Kido/Hendra Setiawan mengandaskan ganda asal Singapura Hendri Kurniawan Saputra/Hendra Wijaya 21-11, 18-21, 21-18. Kemenangan itu diperoleh pasangan nomor satu dunia tersebut dengan susah payah. Bahkan, Kido mengakui bahwa dia bisa saja kalah dari lawan. ’’Game pertama kami sudah enak. Tapi, game kedua mungkin permainan mereka sudah jalan, sementara saya malah banyak melakukan kesalahan,” ujar Hendra. Hari ini, Kido/Hendra ditantang pasangan Indonesia nonpelatnas, Alvent Yulianto/Hendra Aprida Gunawan. Pasangan Hendra/Alvent melaju ke babak delapan besar setelah menumbangkan pasangan Korsel Hwang Ji Man/Shin Baek Cheol juga lewat rubber game 20-22,

21-17, 21-11. Pasangan baru yang juga eks pelatnas, Luluk Hadiyanto/Joko Riyadi, pun melaju ke perempat final. Keduanya menang atas Anthony Clark/Nathan Robertson (Inggris) 21-16, 22-20. ’’Di sini faktor angin berpengaruh sekali. Karena itu, kami berusaha bisa menurunkan bola dari awal pertandingan,’’ jelas Luluk. Di sektor tunggal wanita, Maria Febe Kusumastuti menjadi satu-satunya wakil Indonesia di turnamen berhadiah total USD250 ribu itu. Pemain kelahiran Boyolali 20 tahun silam tersebut berhasil melangkah ke babak delapan besar setelah menumbangkan pemain India Aditi Mutatkar 21-8, 21-5. Di perempat final hari ini, pemain asal PB Djarum Kudus itu ditantang unggulan ketiga dari Tiongkok, Wang Lin. Kemarin, Wang Lin menang mudah atas wakil Indonesia lain, Adriyanti Firdasari, yang hanya sanggup merampungkan game pertama 13-21. Pada game kedua, Firda mundur karena cedera. Di nomor tunggal pria, kuota Indonesia juga mulai berkurang. Simon Santoso kandas di tangan Park Sung Hwan dari Korsel 1621, 17-21. Hanya Sony Dwi Kuncoro dan Taufik yang tersisa. Hasil tersebut menunjukkan bahwa hanya akan ada satu wakil Merah Putih di final. (*)


21

JUMAT, 19 JUNI 2009

Masrodi: Saya Dizalimi!

Life Style To y o Riki Co., perusahaan perancang robot yang beroperasi di Osaka, Jepang, mengeluarkan produk unik bernama Motoman Robot SDA 10. Robot tersebut mendemonstrasikan kemampuan mengolah bahan makanan.

Kasus Kapal DKP, Kejari Tetapkan Tiga Tersangka

SELENGKAPNYA BACA HAL. 32

Laporan Abdurrahman - Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandarlampung menetapkan tiga tersangka kasus pengadaan dua unit kapal pada Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) setempat. Mereka adalah pejabat pembuat komitmen (PPK) Ir. Masrodi; Direktur CV Sinar Laut Zuleha; dan Direktur CV Guna Bersama Gono Handoko. Ketiganya tidak ditahan karena dianggap kooperatif. Masrodi dianggap bertanggung jawab pada proyek pengadaan kapal pengawas dari dana APBD 2007 senilai Rp781,1 juta dan kapal kayu Rp399,35 juta. Sebagai PPK, ia memiliki wewenang untuk melak-sanakan proyek. Zuleha merupakan rekanan yang memenangkan proyek pengadaan kapal kayu. Sama halnya dengan Gono Handoko yang juga rekanan pelaksana proyek pengadaan kapal pengawas. Penyidik Kejari Bandarlampung telah menyelidiki kasus ini sejak 14 April 2009. Mereka bekerja berdasar Surat Perintah Penyidikan (Sprintdik) No. 2139/ N.8.10/fd.1/04. ’’Kami pikir penyidikan telah cukup sehingga kami menetapkan ketiganya sebagai tersangka,” terang Kajari Bandarlampung Azhari, S.H., M.H. kepada wartawan di ruang kerjanya kemarin. Baca Masrodi Hal. 22

Rubrik Coffee Morning berisi tanggapan dari pihak terkait untuk merespons SMS-SMS yang masuk ke Radar Lampung. Jawaban kali ini disampaikan Kepala Kanwil Depag Lampung Drs. Sya’roni Ma’shum, M.M. melalui Kasubbag Hukum, Hubungan Masyarakat, dan Kerukunan Umat Beragama Istutiningsih, S.Sos.

Tanya Kepastian SK Depag YTH. Bapak Kakanwil Depag Lampung. Kami pelamar umum yang lulus pada 2008 meminta kepastian kapan sebenarnya surat keputusan (SK) PNS dibagikan? Mengapa lama sekali? (085288018445) Baca Tanya Hal. 22

FOTO ALAM ISLAM

ANAK KOK DIAJAK DEMO!: Demo seperti aksi menuntut sertifikasi tanah di Pemkot Bandarlampung kemarin boleh-boleh saja. Tapi, perlukah membawa anak kecil seperti ini?

Sertifikasi Tanah atau Golput Laporan Dina Puspasari Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG - Massa empat kelurahan dari Kecamatan Panjang kemarin mendatangi kantor Pemkot Bandarlampung. Mereka menuntut tanah yang ditempati sejak 1967 di Karangmaritim, Punduhpidada, Panjang Selatan, dan Panjang Utara disertifikasi. Koordinator massa Ali Akbar mengatakan, sengketa tanah muncul disebabkan lahan di empat kelurahan itu diakui masuk wilayah kerja PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II cabang Panjang. Karena itu, perusahaan tidak mau memberikan tanah kepada rakyat. ’’Tapi, kami terus berjuang agar tanah tersebut bisa disertifikasi,” kata Ali dalam orasinya di depan kantor pemkot. Ali memaparkan, jika melihat kondisinya, daerah itu merupakan perkampungan padat penduduk. Di sana terdapat fasilitas umum dan sosial seperti masjid, sekolah, dan pus-

kesmas. Warganya taat membayar PBB (pajak bumi dan bangunan), memiliki KTP/KK, dan mendapatkan kartu pemilih saat pemilu. Selain itu, massa meminta pemkot mengganti hak pengelolaan lahan (HPL) menjadi hak milik. Jika tidak, warga mengancam tak akan menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2010 alias golput. Usai berorasi setengah jam, perwakilan massa diterima Asisten I Darwin Djapri; Kepala BPN Bandarlampung Simanto; dan Kepala Satpol PP Akmal Nesal. Lalu, Camat Panjang Bahirumsyah didampingi empat lurah bersangkutan. Darwin mengatakan, pemkot tidak ingin gegabah mengakomodasi keinginan warga. ’’Tapi, kami segera memfasilitasi pertemuan antara warga dengan perusahaan untuk mendapat kepastian soal status tanah itu,” janji Darwin. Hal sama dikatakan Simanto. Hal ini disebabkan terdapat rambu-rambu dari pemerintah berupa PP No. 17/2006 tentang Aset-Aset Negara. (*)

FOTO ALAM ISLAM

DISITA: Kapal pengawas yang disita Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandarlampung dan ditempatkan di Pantai Puri Gading, Telukbetung Barat.

Bocah Gizi Buruk Meninggal Laporan Eka Yuliana Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG - Berjuang sekian lama melawan penyakit yang menderanya, tubuh mungil Elva Andreansyah (2) tak mampu lagi bertahan. Tepat pukul 02.00 WIB kemarin, bocah laki-laki yang tinggal di Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo, Telukbetung Utara (TbU), Bandarlampung, itu mengembuskan napas terakhir. Padahal, tim medis RSUD dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM) telah me-

Cara Istri-Istri Pejabat Pemprov Lampung Mengisi Waktu Luang

Berkutat 1,5 Jam untuk Membuat Burung Merak Inilah salah satu kegiatan istri-istri pejabat Pemprov Lampung melalui wadah Dharma Wanita Persatuan (DWP). Membuat hantaran untuk lamaran yang diyakini dapat menjadi solusi atasi krisis. Laporan Segan P.S., Bandarlampung Editor: Ade Yunarso SUASANA ruang Abung Balai Keratun di kompleks perkantoran Pemprov Lampung kemarin siang mendadak ramai. Sekitar 150 kaum hawa tumpah ruah di ruangan berukuran 5 x 7 meter tersebut. Mereka adalah istri pejabat yang sedang mengikuti kegiatan pelatihan pembuatan hantaran. Di tengah-tengah mereka tampak Andriyani Irham Jafar, yang tak lain istri Sekprov Irham Jafar Lan Putra. Para istri pejabat yang tergabung dalam kepengurusan DWP Lampung ini terlihat serius membuat hantaran dengan cara menyulam. ’’Dari mana, Mas? Silakan masuk. Kita sedang membuat hantaran, yang saat ini lagi ngetren dan cukup dige-

FOTO SEGAN P.S.

HAMPIR JADI: Kesibukan ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Lampung kemarin.

mari kaum wanita,” sapa Saniati Zulkifli, ketua pelaksana kegiatan, kepada harian ini kemarin. Para peserta kegiatan penuh konsentrasi mengikuti pelatihan tersebut. Di antara mereka, ada yang menyulam di atas meja. Ada juga yang lesehan di lantai beralaskan karpet merah. Kontan, ruang Abung

berantakan dengan koran bekas dan benang. Meski menjadi istri pejabat, diamdiam mereka juga lihai menyulam. Jemari lentik, perlahan tapi pasti telah mengubah kain panjang bercorak batik menjadi hantaran lamaran bermotif burung merak. Baca Berkutat Hal. 22

GIZI BURUK KOTA TAHUN

KASUS

2005

66

2006

42

2007

35

2008

33

2009

25 (1 meninggal) SUMBER: DINAS KESEHATAN BANDARLAMPUNG

rencanakan untuk scanning, USG, dan rontgen kemarin pagi. Kasus Elva ini menambah daftar anak Baca Bocah Hal. 22


METROPOLIS

22

JUMAT, 19 JUNI 2009

Bukan Sekadar Berita

Bandarlampung Minim RTH Laporan Dina Puspasari Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung dinilai tidak akan mampu memenuhi target peningkatan luas ruang terbuka hijau (RTH). Ini karena tantangan untuk menyesuaikan–rencana tata ruang wilayah (RTRW) dalam tempo tiga tahun sejak diberlakukannya Undang-Undang Penataan Ruang (UUPR) sudah hampir terlampaui. UUPR sendiri ditetapkan pada 2007. Dan seharusnya, tahun 2010 seluruh wilayah kabupaten/kota dan provinsi sudah memenuhi tantangan tersebut. Wakil Ketua Ikatan Ahli Perencana Wilayah Lampung Ir Citra Persada, M.Sc mengatakan, pemkot tidak mungkin memenuhi target tersebut jika hanya bertumpu pada sumber daya yang ada pada pemerintah. Menurut dia, berbagai kendala dihadapi pemerintah dalam usaha penyediaan RTH perkotaan. “Mulai dari keterbatasan lahan, kelembagaan, desain sampai pada kurangnya partisi-

Masrodi... Azhari menjelaskan, tidak menutup kemungkinan bakal ada penambahan tersangka dalam kasus itu. Semuanya tergantung hasil penyidikan. Saat memberi keterangan, ia didampingi Kasi Pidsus Suyanto, S.H., M.H., Kasi Intel Darmabella Tymbas, S.H., dan Kasubsi Penyidikan Elis Mustika, S.H. Dari hasil pemeriksaan sementara, kejari menaksir kerugian negara yang ditimbulkan dalam kasus itu mencapai Rp373,165 juta. Hal ini disebabkan kapal itu tidak sesuai bestek.

Tanya... JAWABAN: PROSES pembagian SK PNS yang dinyatakan lulus dalam rekrutmen formasi tahun 2008 masih menunggu penetapan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Memang, prosesnya cukup lama dan terkadang membutuhkan waktu enam bulan karena jalur birokrasinya harus melalui Departemen Agama (Depag) dan BKN. Saat ini, prosesnya tinggal menunggu penetapan nomor identitas pegawai (NIP). Na-

pasi masyarakat,” kata Citra pada Seminar HUT Kota Bandarlampung ke-327 di Graha Gading Karang kemarin. Menurut Citra, untuk dapat memenuhi persyaratan yang diamanatkan UUPR 26/2007 tentang Penyediaan RTH Kota Bandarlampung sebesar 30 persen, maka ketersediaan lahan RTH untuk publik sebesar 20 persen harus dipenuhi. Begitu pula untuk RTH privat sebesar sepuluh persen dengan memaksimalkan fungsi ruang terbuka di kawasan komersial swasta. Komitmen ini diaktualisasikan dengan kebijakan pemkot tentang penyediaan RTH melalui Perda No.4 tahun 2004 tentang RTRW Bandarlampung 2005-2015. Citra memeprkirakan, tahun 2015 kebutuhan RTH Bandarlampung sebesar 5.953,28 ha atau 55,45 persen dari kawasan terbangun. Kawasan terbangun sendiri terdiri dari 3.340,98 ha kawasan konservasi dan 2.612,23 ha berupa RTH. “Jika hanya dilihat dari ketersediaan lahan untuk pengembangan RTH kota ke depan, tentunya tidak akan masalah,” ujarnya. (*)

Sambungan dari Hal 21 Terpisah, Masrodi mengaku telah mengetahui dirinya ditetapkan sebagai tersangka. Ia menegaskan dirinya hanya tumbal dalam kasus ini. ’’Saya dizalimi. Sebab, saya tidak bersalah,” tegasnya. Kepala Bidang Pertamanan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Bandarlampung itu meyakinkan proyek pengadaan kapal telah sesuai prosedur. ’’Semua itu akan saya buktikan di persidangan,” tekad mantan Kasubdin Produksi DKP tersebut. (*)

Sambungan dari Hal 21 mun, kami sudah berupaya maksimal agar penetapan NIP segera rampung dan SK bisa langsung dibagikan kepada pegawai yang bersangkutan. Setelah BKN selesai menetapkan NIP PNS baru, selanjutnya Depag mengirimkan hasilnya kepada Kantor Wilayah (Kanwil) Depag Lampung untuk dibuatkan SK. Kami berharap agar pegawai yang bersangkutan bersabar menunggu proses di BKN. (segan petrus s./ade yunarso)

Delapan Tahun untuk Pemerkosa Laporan Abdurrahman/ Widisandika Editor: Ary Mistanto

FOTO DINA PUSPASARI

KUNCINYA MASYARAKAT: Seminar HUT Ke-327 Bandarlampung di Graha Gading Karang. Seminar tersebut mengangkat pentingnya peran serta masyarakat dalam pembangunan.

Bocah... yang menderita gizi buruk sepanjang tahun 2009. Dinas Kesehatan (Diskes) Bandarlampung sebelumnya mencatat 24 anak gizi buruk sejak Januari sampai Juni. Saat Radar Lampung menyambangi rumah duka, ibunda Elva, Eva Zumima, terlihat shock. Matanya sembab. Wanita itu tak mampu mengeluarkan sepatah kata pun. Sedangkan ayahnya, Azian Fitrah (29), terlihat tegar. Seusai memakamkan anaknya, ia masih mau berbincang dengan wartawan koran ini. ’’Sekitar jam setengah sebelas (Rabu malam), Elva minta makan. Lalu, saya beri susu dan sepotong roti. Setelah itu ia tidur,” ungkapnya. Azian kemudian keluar dan gantian istrinya yang berjaga. Saat kembali, Azian melihat istrinya tertidur. Sementara, Elva dalam posisi miring. ’’Dari mulutnya keluar cairan bercamp-ur darah,” terang pria asal Kedon-

Sambungan dari Hal 21 dong, Lampung Selatan, ini. Dokter dan perawat yang sedang berjaga berupaya memberi pertolongan. Mereka mengeluarkan cairan di paru-paru Elva. Tapi, takdir berkata lain. ’’Padahal, tanggal 19 Juli nanti dia genap dua tahun. Rencananya bila keadaan Elva membaik, kami akan mengadakan syukuran,” lirih Azian. Salah satu dokter yang menangani Elva, dr. Iqbal, mengatakan saat dibawa ke RSUDAM, kondisi bocah itu sudah lemah. Penyakit yang menyerangnya telah sulit ditangani. Elva mulai sakit-sakitan pada usia tujuh bulan. Di paru-paru bocah malang ini terdapat flek. Namun, ia tidak dirawat di rumah sakit karena kondisinya dianggap baik-baik saja. Saat usianya sebelas bulan, ia sakit lagi. Dokter mengatakan Elva terserang malaria. ’’Tiga bulan kemudian saat minum

susu, Elva tersedak, lalu kami bawa ke Rumah Sakit Bumi Waras. Ia dirawat seminggu. Dokter bilang limfa Elva bengkak,” papar Azian. Pada usia tujuh belas bulan, kedua orang tuanya mengajak Elva mengunjungi rumah kerabat di Segalamider, Tanjungkarang Barat (TkB). Ketika itu, Elva kembali jatuh sakit dan dirawat di RSUDAM selama lima belas hari. ’’Dokter juga mengatakan limfa dan hati Elva bengkak,” kata Azian. Penderitaan Elva tak berhenti. Tiga bulan kemudian, ia kembali masuk RSUDAM. Berdasarkan scanning, otak Elva mengerut dan sarafnya terjepit. Ia harusnya dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. Namun karena selama ini Azian menggunakan jaminan kesehatan masyarakat daerah (jamkesmasda), upaya itu gagal. Terlebih, pekerjaan Azian

sebagai buruh lepas tidak mencukupi untuk membayar biaya perawatan rumah sakit. Oleh sebab itu, Azian dan Eva memutuskan membawa anak satu-satunya itu pulang ke rumah. Salah satu tetangga yang kasihan dengan keadaan Elva membantu menyampaikan permasalahannya ke Pemerintah Kota Bandarlampung. Sambutan pemkot sangat baik. Melalui Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung, Elva dirawat di RS Bintang Amin Husada (RSBAH) selama seminggu. Karena kondisinya memburuk, Elva kembali dirujuk ke RSUDAM Minggu (14/6). Diskes berjanji membantu membawa Elva ke Jakarta. ’’Saya tahu kita semua telah berusaha semaksimal mungkin. Mungkin ini yang terbaik bagi anak saya. Saya juga mengucapkan banyak terima kasih kepada pemkot,” ucapnya. (*)

Berkutat... Berbagai bahan siap di samping mereka. ’’Membuat hantaran lamaran bermotif burung merak ternyata mudah-mudah sulit. Kita cukup menyediakan kain panjang batik, koran bekas, jarum pentol, aneka pita, mata boneka, dan keranjang hias yang digunakan untuk menata boneka,” terang Saniati, istri kepala Biro Hukum Pemprov Lampung ini. Dipandu Kun Maratin, S.Pd., pelatih pembuatan hantaran dari SMKN 3 Bandarlampung, mere-

BANDARLAMPUNG – Delapan tahun penjara dan denda Rp60 juta subsider 1 bulan kurungan menjadi ganjaran yang harus diterima Ricki Nova Setiawan (21) dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Kelas IA Tanjungkarang kemarin. Putusan yang dijatuhkan majelis hakim yang diketuai Ristati, S.H., M.H. itu lebih rendah dari dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) Aliansyah, S.H., M.H., yakni hukuman 12 tahun penjara dan denda Rp60 juta subsider 3 bulan kurungan. Dalam persidangan terungkap perbuatan yang dilakukan warga Kampung Telukjaya, Panjang Selatan, Panjang, itu terhadap As (16) terjadi pada 10 Januari 2009 lalu sekitar pukul 02.30. ’’Saat itu korban, terdak-wa, dan teman-temannya yaitu Nanang dan Ade Yuriska menginap di salah satu losmen yang berada di kawasan Panjang,” katanya. Di sana terdakwa mengajak korban untuk melakukan hubungan intim. Di tempat terpisah, Polsekta Tanjungsenang meringkus Budi Sambowo (21), warga Kelurahan Perum Waykandis. Ia digelandang dengan tuduhan mencabuli Lf (14), siswi kelas II sebuah SMPN di Bandarlampung, yang masih tetangganya. Kapolsekta Tanjungsenang AKP Suprayitno mendampingi Kapoltabes Bandarlampung Kombespol Syauqie Ahmad mengatakan, kejadian tersebut diduga dilakukan di rumah korban ketika kosong. Pelaku melakukan aksinya akibat pengaruh film porno. (*)

Sambungan dari Hal 21 ka memulai dengan membentangkan kain panjang untuk membentuk ekor burung merak. Setelah itu, istri-istri pejabat itu langsung melipat kain panjang di satu sisinya untuk disisipi koran bekas selebar 35 x 35 sentimeter. Mereka dibagi dalam kelompok yang masingmasing berisi lima orang. ’’Setelah dilipat kipas, sisi kiri ke bagian kanan dimasukkan koran bekas. Koran bekas harus diremas-remas untuk membuat perut burung merak

hingga berbentuk oval. Lalu, diikat dengan kencang,” beber Andriyani yang juga’ketua DWP Lampung ini. Bukan cuma itu. Andriyani memperlihatkan cara membuat sayap dan kepala burung merak. Peserta terlihat kesulitan membentuk utuh hewan yang dikenal memiliki bulu indah itu. Tapi berkat semangatnya, perlahan tapi pasti, mereka mulai membentuk kepala dan perut dengan bantuan jarum pentol.

’’Jarum pentol yang dikolaborasikan dengan aneka pita bisa membuat kepala dan ekor burung merak berdiri,” ujarnya. Karena tingkat kesulitan yang lumayan, burung merak baru kelar 1,5 jam kemudian. Ia meyakinkan pelatihan pembuatan hantaran sangat bermanfaat bagi seluruh anggota DWP dan karyawati di lingkungan Pemprov Lampung. Kegiatan ini titik awal untuk berbuat yang terbaik bagi kemajuan dan peningkatan kualitas sumber

daya manusia, khususnya kaum perempuan. ’’Ini juga akan diterapkan kepada masyarakat yang sekarang sedang mengalami kesulitan ekonomi pascakrisis global,” tandasnya. Kegiatan sehari tersebut telah membuat istri pejabat melupakan sejenak urusan mereka. ’’Tapi, kewajiban istri tetap tidak dilupakan. Ini kan hanya sambilan. Mengurusi suami dan anak tetap prioritas bagi kami,” tutur Andriyani. (*)


METROPOLIS

JUMAT, 19 JUNI 2009

23

Bukan Sekadar Berita

Oedin: Usut Penyimpangan Anggaran Laporan Segan Petrus S. Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG ñ Pemborosan dan penyimpangan anggaran di Perusahaan Daerah Wahana Raharja (PDWR) direspons Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. Ia mendesak aparat hukum bergerak mengusutnya. ’’Prinsipnya, kita bekerja harus menggunakan aturan. Kalau aturan tersebut dilanggar, maka harus diproses ke ranah hukum. Tidak bisa semau-maunya. Gubernur saja sesuai aturan, apalagi yang di bawah gubernur,” katanya seusai rapat koordinasi muspida se-Lampung di Gedung Pusiban kemarin. Orang nomor satu di Lampung ini menegaskan, proses pengusutan dugaan penyimpangan anggaran di tubuh perusahaan milik pemerintah provinsi (pemprov) tersebut harus sampai tuntas. ’’Jangan sampai kesewenang-wenangan terjadi lagi. Proses pengusutan secara hukum ini untuk memberikan efek jera kepada direksi PDWR yang sebelumnya,” tandas Oedin, sapaan akrab Sjachroedin. Terpisah, Dirut PDWR Ferdi Gunsan memastikan sudah menemukan bukti kuat terhadap proses transaksi pembayaran sewa lahan dermaga milik PDWR di Lampung Selatan ke re-

kening pribadi Achmad Syahputra atau yang akrab disapa Talen. ’’Pengusaha tersebut sudah lima kali mentransfer dana masing-masing sebesar Rp3 juta, Rp5 juta (dua kali), dan Rp10 juta (dua kali) melalui ATM BNI 1946 pada tanggal 4 dan 13 April lalu,” ungkapnya. Sembari menunggu hasil audit BPKP terhadap kerugian negara, direksi PDWR juga sudah melakukan audit internal terhadap pemborosan keuangan perusahaan. ’’Kami menunggu niat baik dari Dirut sebelumnya untuk segera mengembalikan uang PDWR. Setelah itu, kami akan membawa dugaan penyimpangan ini ke polisi,” tegas Ferdi. Seperti diketahui, selama memimpin PDWR, Talen diduga banyak melakukan pelanggaran peraturan perundang-undangan dalam mengelola keuangan perusahaan. Indikasi ini muncul setelah jajaran direksi menemukan adanya sejumlah pengeluaran anggaran yang tidak masuk akal. Contohnya, item pengeluaran anggaran untuk keperluan perbengkelan atas nama Talen di Jl. Hi. Agus Salim, Kaliawi, Tanjungkarang Pusat, Bandarlampung. Bukan cuma itu. Ferdi juga membeberkan usaha semen sak yang diberikan secara kredit tanpa agunan, yang diduga terdapat penyimpangan. (*)

FOTO ARY MISTANTO

LANGGAR KOMITMEN: Komisi A merekomendasikan Pemkot Bandarlampung mencabut izin City Spa yang dinilai melanggar komitmen.

Komisi A Desak Cabut Izin Spa Laporan/Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG – Manajemen City Spa mangkir dari panggilan Komisi A DPRD Bandarlampung. Padahal dalam hearing yang rencananya digelar kemarin, komisi yang membidangi perizinan itu akan mempertanyakan komitmen manajemen. ’’Tahun lalu mereka kita panggil bersama warga yang protes. Saat itu, mereka berjanji tidak akan menjalankan praktik prostitusi terselubung. Tapi ternyata, mereka masih beroperasi. Ini pelanggaran,” kata anggota Ko-

misi A Fahmi Sasmita kemarin. Ia juga mempertanyakan apa yang melandasi Dinas Tata Kota tetap mengeluarkan izin kepada pengelola City Spa. Padahal dalam izin mendirikan bangunan (IMB) jelas disebutkan untuk rumah kantor, bukan spa. ’’Bukan hanya warga setempat yang dibohongi, tapi pemkot dan kita semua,” tandasnya. Ketua Komisi A Firmansyah juga membenarkan pengelola City Spa sudah melakukan pelanggaran komitmen. ’’Makanya kita juga bakal memanggil pihak polda dan poltabes untuk dapat hadir. Kita akan mempertanyakan sejauh mana proses hukumnya,” kata

Firmansyah yang mengagendakan hearing lanjutan Senin (22/6). Meski izinnya tak sesuai peruntukan, Distako Bandarlampung menyatakan City Spa di Jl. Pangeran Diponegoro, Telukbetung Utara (TbU), legal. Seluruh dokumen atas nama City Spa, mulai keterangan rencana kota (KRK), izin pendahuluan membangun (IPM), izin mendirikan bangunan (IMB), hingga surat izin tempat usaha (SITU) lengkap. Serta berdasarkan rekomendasi dari wali kota melalui Distako. ’’Seluruh izin kita yang mengeluarkan dan tidak ada pelanggaran yang dilakukan. (*)

BAHAS PERDA KARET: Kadistako Bandarlampung Ir. Choiria Pandarita saat menjelaskan perda RTRW. Penegakan perda ini menjadi polemik karena tidak tegas.

FOTO ARY MISTANTO

Komitmen Pengelola City Spa 1. Pihak City Spa sanggup membantu keinginan warga untuk membangun masjid. 2. Pihak City Spa berjanji tidak akan menyalahgunakan perizinan yang dimiliki. Apabila dalam pelaksanaannya melakukan pelanggaran seperti dijadikan tempat mesum, pihak City Spa siap ditutup. 3. Pihak City Spa siap mengurus perizinan pemadam kebakaran.

SUMBER: KOMISI A DPRD BANDARLAMPUNG

Pemprov Tersentuh Laporan Segan P.S. Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG ñ Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. meminta Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) tetap menangani Sukriya (9), pasien gizi buruk asal Lampung Timur yang kurang biaya. Rumah sakit milik pemerintah provinsi (pemprov) setempat diminta mengupayakan tetap merawat pasien warga Lampung. ’’Tidak mungkin ada warga yang meninggal dunia karena sakit dan tak memiliki biaya. Saya instruksikan RSUDAM segera

Tim Monitoring Terapkan Perda Karet Laporan/Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG ñ Pemkot Bandarlampung mati angin menghadapi pengusaha-pengusaha besar yang melanggar rencana tata ruang dan wilayah (RTRW) 20052015. Para pengusaha mengancam akan menarik investasinya dari Bandarlampung jika dipaksa merelokasi gudang-gudang di wilayah Telukbetung Selatan (TbS) dan Panjang. Ancaman tersebut mau tak mau membuat pemkot terjebak dalam irama pengusaha. Praktis, perda RTRW yang dibuat sejak 2004 dan kini dalam proses revisi itu tak berjalan. ’’Kita kesulitan untuk mencoba merelokasi gudang-gudang itu. Selain biayanya besar, rencana relokasi sampai saat ini memang belum terpikirkan oleh kami,” kata Kepala

Dinas Tata Kota Bandarlampung Ir. pelanggaran GSB (garis sempadan bangunan). Dan, kami Choiria Pandarita, sudah memberikan teM.M. dalam rapat dengar pendapat di guran pertama dan keKomisi A DPRD dua kepada masingJika kita paksa masing pemilik banguBandarlampung kenan yang melanggar,” marin sore. relokasi, mereka Mantan sekretaris mau memindahkan ujarnya. Badan Perencanaan Ia juga membenarseluruh aset dan kan pelanggaran yang dan Pembangunan Koinvestasi mereka dilakukan pemilik bata (Bappeko) Bandarngunan rata-rata alih lampung itu juga me- ke kabupaten/kota fungsi. ’’Banyak yang ngakui jika tim yang lainnya. Sementara dibentuk lewat nota ditinggal di kawasan investasi mereka permukiman ternyata nas Wali Kota Eddy nilainya sangat mengubahnya menjadi Sutrisno hanya mampu kawasan jasa, itu yang m e n y e n t u h besar. pengusaha-pengusaha terdata,” kata wanita kecil. berjilbab ini. ’’Dan dari hasil Intervensi pengusaha menyusul tak bermonitoring tim didapati 79 bangunan melanggar. Dari jalannya perda ini juga diungkapkan jumlah itu umumnya didominasi Dini Purnawati, Kabid Penanaman

Modal pada Badan Penanaman Modal dan Perizinan Bandarlampung. ’’Kita terpaksa sangat hati-hati menerapkan perda ini. Persoalannya, gudang dan bangunan yang melanggar milik pengusaha lebih dahulu ada ketimbang perda,” katanya. Ia mencontohkan gudang-gudang besar milik CV Bumi Waras yang mayoritas tidak berada pada bagian wilayah yang ditentukan. ’’Jika kita paksa relokasi, mereka malah berniat memindahkan seluruh aset dan investasi mereka ke kabupaten/kota lainnya. Sementara investasi mereka nilainya sangat besar. Mereka hanya butuh kepastian,” ujarnya. Dalam hearing itu, Ketua Komisi A DPRD Bandarlampung Firmansyah mengemukakan, satuan kerja tak memiliki terobosan menuju Kota Tapis Berseri yang benar-benar diinginkan masyarakat. (*)

menangani pasien yang menderita gizi buruk. Cari alamatnya sekarang, agar segera dirawat secara intensif,” katanya kepada wartawan di halaman Gedung Pusiban. Terpisah, Bupati Lampung Timur Satono mengaku belum mengetahui keberadaan warganya yang menderita gizi buruk di RSUDAM. Sehingga dia belum bisa mengambil langkah untuk membantu Syukria. ’’Waduh, yang mana ya?’Cobalah nanti saya tanya dulu kepada kepala Dinas Kesehata,” katanya sembari menuju kendaraan dinasnya yang terparkir di depan halaman kantor Diskominfo Lampung kemarin. (*)


METROPOLIS

24

JUMAT, 19 JUNI 2009

Bukan Sekadar Berita

KEDATON

Utamakan Bidang Sosial DANA Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) 2009 dialokasikan untuk tiga hal. Yakni pembangunan fisik seperti pembuatan sumur bor dan saluran drainase; ekonomi kerakyatan; dan bidang sosial berupa pelatihan. ’’Untuk pelatihan sedang berjalan. Seperti pelatihan menjahit, mengelas atau perbengkelan, dan kursus membuat kue,” kata Koordinator PNPM Kelurahan Surabaya, Kecamatan Kedaton, Drs. Sumanto. Dikatakannya, PNPM 2009 telah berjalan sejak Mei lalu. Pencairan dana dilakukan dalam tiga tahap. Tahap pertama sebesar Rp81,6 juta sudah dilakukan. Sumanto mengatakan, dari tiga program tersebut, bidang sosial akan diutamakan. ’’Kami ingin memberikan keterampilan lebih kepada warga. Sebab, pengangguran di daerah ini cukup banyak,” tambah Sumanto. Baru kemudian pencairan tahap kedua digunakan untuk pengadaan air bersih. (eka yuliana/alam islam)

MINIM POTENSI Selain minim potensi, fasilitas umum di Kecamatan Tanjungsenang juga rusak. Seperti Jl. Ratu Dibalau yang ada di Kelurahan Tanjungsenang. FOTO ALAM ISLAM

RAJABASA

Tampilkan Pengantin Pepadun MOBIL berhias siger dengan pengantin Lampung Pepadun dari Kecamatan Rajabasa akan diikutkan dalam pawai yang digelar dalam rangka memperngati HUT Ke-327 Kota Bandarlampung. Tema itu dipilih untuk menunjukkan bahwa ada kesamaan dalam beradat, kesamaan dalam berbudaya, dan keutuhan dalam bermasyarakat. ’’Adat dan seni budaya adalah alat pemersatu etnis ataupun suku bangsa,” kata Sekretaris Camat Rajabasa Drs. Yulizar. Dikatakan, pada 2008 Kecamatan Rajabasa menampilkan pakaian pengantin Sai Batin yang diarak di atas kereta. (ferdy kurniawan/alam islam)

TELUKBETUNG UTARA

Aktif Ajukan Usulan KELOMPOK masyarakat (pokmas) cukup aktif dalam memberikan usulan dalam musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) yang digelar di tingkat kelurahan. Usulan yang disampaikan ini berupa perbaikan fasilitas umum, seperti jalan dan jembatan, mandi cuci kakus (MCK), sarana air bersih, dan gorong-gorong. Sekretaris Kecamatan Telukbetung Utara Abror M. Nur menjelaskan, meskipun Pemkot Bandarlampung menggunakan skala prioritas, sejumlah usulan telah direalisasikan di kelurahan. ’’Untuk usulan yang belum direalisasikan, kecamatan akan mengajukan kembali pada pembahasan musrenbang tahun berikutnya,” katanya.’(beny candra/alam islam)

Profil

Lindungi Tiga Daerah Pertanian dan Resapan Air SEBAGAI daerah yang merupakan basic pertanian di Kota Bandarlampung, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Kemiling, dan Panjang harus mendapat perlindungan dari pemerintah daerah. Sebab, tiga daerah itu merupakan wilayah produktif sebagai lahan pertanian dan masih memiliki resapan air. ’’Dari tahun ke tahun, lahan pertanian dan daerah resapan air di kota ini terus berkurang karena tergerus bangunan yang kian tumbuh pesat. Ini yang kemudian mengancam lahan pertanian kita,” kata Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indone-

sia (HKTI) Kota Bandarlampung Hi. Machdum Kunto Supardi saat pelantikan pengurus HKTI Kota Bandarlampung di Pondok Rimbawan kemarin. Machdum mengatakan, sebagai wadah perjuangan nasib petani, pihaknya berharap agar pemkot segera menerbitkan peraturan daerah (perda) atas permasalahan tersebut. Sebab, petani di Kota Bandarlampung masih banyak. Sementara lahannya sudah semakin sempit. Terkait hal itu, Machdum mengatakan, ke depan, sistem intensifikasi pertanian akan menjadi

fokus program HKTI Bandarlampung. ’’Sistem itu merupakan solusi atas menyempitnya lahan pertanian,” ungkapnya. Selain menyempitnya lahan pertanian, fenomena kelangkaan pupuk masih menjadi permasalahan utama petani di Provinsi Lampung, termasuk petani yang ada di Kota Bandarlampung. ’’Banyak pupuk siluman. Ketika dibutuhkan hilang dan ketika tidak dibutuhkan muncul. Ini mestinya menjadi perhatian pemerintah daerah,” tegasnya. (nurlaila yanti/ alam islam)

Pengolahan Ikan Asin Jadi Unggulan PENGOLAHAN ikan asin menjadi potensi unggulan yang dikembangkan di Kecamatan Telukbetung Barat (TbB). Produksi ikan asin ini berada di dua kelurahan, yakni Kotakarang dan Keteguhan. Rata-rata warga di dua kelurahan itu menggeluti usaha pengolahan ikan asin. Camat TbB Drs. M. Zen mengatakan, letak geografis yang dekat dengan kawasan pesisir menjadikan kecamatan itu memiliki potensi unggulan sebagai daerah penghasil ikan asin. Sektor ini juga telah memberikan kontribusi pendapatan daerah. ’’Selain menjadikan warga memiliki penghasilan tetap, pengolahan ikan asin yang dihasilkan nelayan dan masyarakat di dua kelurahan itu mampu mendongkrak pendapatan ekonomi,” katanya. Terpisah, Subur, Ketua RT Pulaupasaran, Kelurahan Kotakarang, mengatakan, penghasilan warganya dari sektor pengolahan ikan asin bisa mencapai Rp50 ribu–Rp60 ribu per hari. Padahal, mereka hanya pekerja buruh upahan dari pengolahan ikan laut menjadi ikan asin. (beny candra/alam islam)

KECAMATAN

Gambaran Umum Kecamatan Tanjungsenang

Tanjungsenang Nihil Potensi

KECAMATAN Tanjung-senang terbentuk berdasarkan Perda No. 4/ 2001 tanggal 3 Oktober 2001 tentang Penggabungan, Penghapusan, dan Pemekaran Wilayah Kecamatan dan Kelurahan dalam Kota Bandarlampung. Selanjutnya, berdasarkan keputusan Wali Kota Bandarlampung No.821.23/08/027/2001 tanggal 24 Desember 2001 tentang Pelantikan Pejabat Camat Tanjungsenang. Tanjungsenang merupakan pemekaran dari kecamatan induk, yakni Kecamatan Kedaton. Pemekaran ini dalam rangka peningkatan kegiatan penyelenggaraan pemerintahan secara berdaya dan berhasil guna. Terdapat empat kelurahan di Tanjungsenang, yakni Labuhandalam, Waykandis,

SEJAK resmi menjadi kecamatan pada Oktober 2001, Tanjungsenang belum memiliki potensi sumber daya alam yang memberikan pemasukan bagi pendapatan asli daerah (PAD). Padahal, wilayah itu merupakan salah satu pusat pertumbuhan ekonomi. Di kecamatan ini sebagian besar penduduk memiliki pekerjaan sebagai petani, pegawai negeri sipil (PNS), dan wiraswasta. ’’Mayoritas penduduk kita memiliki mata pencaharian sebagai petani. Namun, kecamatan ini tidak ada potensi apa pun,” kata Camat Tanjungsenang Drs. Sabto Maidi, M.H. di kantornya kemarin. Dikatakan, sejak diresmikan, Kecamatan Tanjungsenang hanya memiliki potensi jalan rusak. Kerusakan terjadi di Jl. Ratu Dibalau, Kelurahan Tanjung-

Tanjungsenang; dan Perum Waykandis. Ada sepuluh lingkungan dan 100 rukun tetangga di kecamatan ini. Sampai November 2007, penduduk Kecamatan Tanjungsenang mencapai sebanyak 30.610 jiwa yang terbagi dalam 6.590 kepala keluarga (KK). Sejak terbentuknya kecamatan ini, Tanjungsenang sudah dua kali mengalami pergantian camat selaku kepala wilayah kecamatan. Kedua camat yang pernah bertugas itu adalah Drs. Sutarto S. sejak Desember 2001–September 2005 dan Drs. Barizi, M.Si. mulai September 2005–Desember 2007. Kini kecamatan yang memiliki penduduk berbagai suku ini dipimpin oleh Drs. Sabto Maidi, M.H. (segan petrus s./alam islam)

senang. Pihak kecamatan sendiri sudah berupaya mengusulkan perbaikan jalan tersebut. Kekosongan potensi yang terdapat di Kecamatan Tanjungsenang sangat memengaruhi realisasi pajak bumi dan bangunan (PBB) di kecamatan setempat. Selama lima tahun terakhir (2003–2007), realisasi PBB belum pernah mencapai target yang telah ditetapkan. Sejak 2003, realisasi PBB hanya mencapai Rp196.109.874 dari target Rp229.707. 223. Pada 2004 Rp94.712.196 dari target Rp227.780.504; pada 2005 sebesar Rp174. 036.509 dari target Rp294.080.547, dan pada 2006 Rp213.138.347 dari target Rp313.458.532. Kemudian pada 2007 mencapai Rp278.242.498 dari target Rp351.184.110. (segan p.s./alam islam)


OPINI

JUMAT, 19 JUNI 2009

Deputy General Manager: Ibnu Khalid Pemimpin Redaksi: Suprapto Wakil Pemimpin Redaksi Ade Yunarso, Ismail Komar Redaktur Pelaksana: Nizwar Redaktur Senior: Purna Wirawan, Eko Nugroho Redaktur: E. Sajjah (fotografer) Asisten Redaktur: Alam Islam, Hendarto, Irwansa Staf Redaksi: Senen, Ary Mistanto, Indah Sumaputri, Segan P.S., Nurlaila Yanti, Dina Puspasari, Syaiful Amri Wirahadikusumah (Bandarlampung), Muhammad Ma’ruf (Metro), Dwi Prihantono, Zulkarnain (Lamtim), Kohar Mega (Lampura), Edy Herliansyah, Agus Suwignyo (Tanggamus), Yusuf A,S. (Tulangbawang), Gede Putu Kristanto (Lamteng), Abdurahman (Lamsel), Hermansyah (Waykanan) Copy Editor: Abdul Karim (Koordinator), Rudy Saputra Sekretaris Redaksi: Masriani Pracetak: Riswadi (Kabag), Ripto Piss, Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara Wartawan Jawa Pos News Network di luar negeri: Malaysia (Abdul Muis), Hongkong (Dany) Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id

Wakil Pemimpin Umum: Abdurrahman Pemimpin Perusahaan: Taswin Hasbullah Wakil Pemimpin Perusahaan: Purna Wirawan Pemasaran: Sanusi Pane (Kabag), Hery, Agus, Marlinda, Supriyadi, Roby Junasari, Adi Irawan Iklan: Desti Mulyati (Kabag), Leny, Sochib, Adi, Nopy, Aspandar Nasution, dan Falma (Perwakilan Jakarta) Event Organizer (EO): Liris Vawina (Kabag) Keuangan: Sarri Octarini (Kabag), Anna Susanti (Kasir), Ipang (Akunting) Personalia dan Umum: Faradiba (Kabag), Aris, Didik S, Hary, Munadi BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Komisaris: Lukman Setiawan, H Mahtum Direktur Utama: Suparno Wonokromo Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S. (Kabag), Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750-782306, Faks. (0721) 789752, 773930 Isi di luar tanggung jawab percetakan.

TAJUK

Hemat dan Utang LN DPR sebagai lembaga negara yang memiliki kewenangan budgeting mencoba merespons kian banyaknya pesawat TNI yang jatuh. Mereka berikhtiar untuk meningkatkan porsi anggaran Departemen Pertahanan (Dephan) dari Rp33,7 triliun menjadi Rp36,5 triliun. Jadi meningkat Rp2,8 triliun. Ikhtiar itu bukanlah sesuatu yang mudah. Sebab, untuk itu dewan harus mengorbankan departemen yang lain. Disebutkan, porsi anggaran Dediknas harus turun dari Rp62,1 triliun menjadi Rp58 triliun. Begitu juga departemen yang lain. Misalnya, Departemen Pekerjaan Umum (Rp35 triliun menjadi Rp34 triliun) dan Depag (Rp26,7 triliun menjadi Rp25,3 triliun). (Jawa Pos, 17/6/2009). Kendati demikian, Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono menyatakan tidak puas. Menurut dia, kenaikan Rp2,8 triliun tersebut tidak sesuai dengan hasil kesepakatan dengan Komisi I DPR yang menyepakati kenaikan anggaran Dephan berkisar Rp7 triliun hingga Rp10 triliun. Menhan tentu memiliki alasan kuat untuk kecewa. Bisa jadi, kenaikan ’’sekecil itu’’’ memang tidak memadai untuk keperluan departemen yang dipimpinnya. Namun, dewan tentunya juga memiliki alasan yang sama kuatnya. Yakni keterbatasan kemampuan negara. Itu bisa dilihat ketika menaikkan porsi anggaran Dephan, dewan harus memangkas anggaran untuk departemen yang lain. Jadi, persoalannya memang cukup pelik. Kita semua maklum akan hal itu. Negara kita memang kaya raya dari sisi potensi. Namun, karena salah urus, negara yang kaya raya ini menjadi negara yang serba kekurangan. Utang luar negeri (LN) pun, karena saking banyaknya, sulit dibayangkan kapan kita bisa melunasi. Kini yang menjadi masalah, sudahkah para penyelenggara negara menyadari kondisi itu? Ketika kebingungan membagi jatah anggaran seperti yang dialami dewan saat ini, mungkin mereka bisa merasa bahwa kemampuan negara menyediakan dana memang lemah. Namun, fakta menunjukkan, hal itu tidak membekas dan berimplikasi apa-apa. Bukan hal yang sulit untuk membuktikan hal itu. Bukankah selama ini publik sering disuguhi perilaku bermewah-mewahan oleh para pejabat? Dari kebiasaan mereka mengadakan mobil dinas baru, kendati mobil yang lama masih layak, hingga kesukaan mereka mengadakan studi banding yang pada praktiknya hanya jalan-jalan (pelesir). Yang terbaru dan paling menghebohkan adalah rencana memberikan kenang-kenangan cincin emas kepada anggota dewan. Padahal, untuk keperluan itu, negara harus menyediakan dana Rp5 miliar lebih. Dengan demikian, yang menjadi masalah adalah sikap mental yang dimiliki para pejabat itu sendiri. Bila mentalnya masih seperti itu, berapa pun dana yang dimiliki negara tidak akan pernah cukup. Karena itu, kata kunci yang harus kita pegang adalah perubahan sikap mental. Kita, terutama mereka yang saat ini menjabat, harus bisa menyadari kondisi riil bangsa ini. Tanpa terus mengungkit kesalahan masa lalu, mari kita tatap masa depan dengan perilaku yang rasional. Karena bangsa ini telanjur jatuh miskin dan terjerembab dalam utang LN yang begitu besar, pilihan rasional adalah hidup hemat. Tentukan sekala prioritas. Hal-hal yang tidak sangat mendesak janganlah dipentingpentingkan. Dengan bersikap begitu, berarti kita bertanggung jawab terhadap keberlangsungan bangsa ini ke depan. (*)

25

Menuju Istana dengan Kedengkian Mengamati dinamika kampaye menjelang Pilpres 2009, ada hal menarik yang patut kita perbincangkan. Betapa tidak. Nampaknya, akhir-akhir ini ’’kompetisi’’ antarkandidat yang berlangsung mengarah kepada ’’statemen kampanye yang saling menjatuhkan citra” lawan politiknya. DARI mulai kritik mengenai isu neolib; kontra sosok pemimpin yang juga pengusaha/pembisnis; kritik pedas berupa kegagalankegagalan pemerintah yang lalu dan saat ini (karena ketiga calon yang berkompetisi pernah menjabat presiden/wakil presiden); sampai pada hal-hal lucu yaitu menjadi sosok yang’’’merasa paling berjasa dalam proses pembangunan Indonesia.” Bak menjadi sosok yang paling kredibel, menetapkan diri menjadi yang paling beretika. Nyatanya, semuanya hanya topeng belaka untuk membodohi rakyat. Belum lagi isu melibatkan pejabat dalam tim kampanye, barubaru ini tim kampenye dari ketiga kubu saling mengecam. Lucunya, mereka tidak mengoreksi dirinya masing-masing. Karena ternyata dari ketiga kandidiat yang bersaing, hampir semuanya melibatkan beberapa pejabat yang masih berstatus PNS menjadi tim kampanye. Sebuah hal yang miris memang. Asyik mengoyak borok lawan, tetapi lupa dengan borok sendiri. Fakta lain yang menarik untuk kita amati ialah ketika KPU menyelenggarakan Deklarasi Pilpres

Damai. Meskipun tema yang diangkat merupakan tema ’’persaudaraan”, nampaknya, tema tersebut belum mampu menjadi sarana yang merekatkan. Betapa tidak, pascadeklarasi usai, media banyak membahas beberapa cacat dari acara tersebut. Kondisi ini tentu menggambarkan bahwa pola kampaye yang digandrungi para kandidat ialah pola kampaye menyerang lawan dari segala penjuru. Dalam kata lain, mengepung dan menyudutkan lawan politik untuk menaikkan citra diri. Hal di atas tentunya menandakan bahwa tidak adanya kedewasaan dari ketiga kandidat. Mengapa? Karena tercatat di media, semua kandidat dan tim kampenyenya pernah melontarkan statemen yang menjatuhkan pasangan lain. Para kontestan beserta timnya, nampaknya, lupa pada substansi berkampenye. Kampenye seyogianya adalah penyampaian visimisi dan program dari calon. Selain bertujuan meyakinkan masyarakat, kampanye juga berfungsi sebagai sarana pencerdasan politik kepada masyarakat. Bentuk kampanye mencerdaskan yang sering dilontarkan para kontestan ternyata

tengkaran yang menuju perceraian perkawinan kadang tidak dapat dielakkan. Kita ketahui bahwa apabila rumah tangga goyah, akan goyang pulalah sendi-sendi masyarakat. Ini berarti akan menggoyahkan kehidupan bangsa dan negara. Karenanya, rumah tangga sebagai unit masyarakat terkecil yang bisa memperkukuh bangunan bangsa dan negara diperlukan penasihatan dan pembinaan untuk melestarikan sebuah rumah tangga. Sebuah lembaga badan penasihatan dan pelestarian perkawinan adalah lembaga semiresmi yang bertugas membantu Departemen Agama dalam meningkatkan mutu perkawin-an dalam mewujudkan rumah tangga yang bahagia dan sejahtera. Yakni keluarga yang sakinah, mawadah, dan warahmah.

semuanya hanya bualan belaka. Muncul sebuah kesimpulan, ketika kita mencermati kondisi yang miris ini, ternyata jalan menuju ke istana sangat dipenuhi dengan kedengkian-kedengkian dari masing-masing kontestan. Tentu sebagai masyarakat melihat kondisi yang sedemikian rupa, kita menjadi miris. Betapa tidak, ternyata secara kasatmata inilah nampaknya kepribadian dari calon pemimpin kita. Sosok pemimpin yang kita harapkan menjadi pribadi yang merekatkan apa-apa yang renggang, tapi realitasnya mereka mempertontonkan kepada masyarakat budaya politik yang buruk. Kita semua tentu khawatir bila kondisi ini berlarut-larut. Lamakelamaan masyarakat akan muak dan apatis. Bahkan yang paling parah lagi menurunnya partisipasi politik dari masyarakat. Rakyat adalah pemilik kedaulatan sah dari republik tercinta ini. Lantas, mengapa pembodohanpembodohan kepada rakyat selalu dilakukan oleh para calon pemimpin kita? Kita semua tentu sadar bahwa bangsa kita merupakan bangsa yang plural. Tapi, jangan lupa juga bahwa bangsa kita sejak dulu

Untuk maksud dan tujuan tersebut diperlukan bimbingan yang terusmenerus dari korps penasihatan yang mempunyai akhlakul karimah serta profesionalisme dalam melaksanakan tugasnya. Maka dalam rangka menyelenggarakan program BP4 dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, melalui ini BP4 membuka ruang tanya jawab yang berkenaan dengan masalah perkawinan dan remaja pranikah. Para pembaca bisa menyampaikan permasalahan melalui surat atau telepon maupun faksimile dengan alamat sekretariat BP4, Kantor Wilayah Departemen Agama Provinsi Lampung Bidang Urais Jl. Cut Meutia No. 27, Telukbetung, Bandarlampung, telepon (0721) 481533– 482980, faksimile: 0721-483067. Semoga rubrik ini akan membantu dalam rangka problem solving dan pelayanan kepada masyarakat. Amin.

Wassalamuallaikum Wr.Wb. R di BL

pahkan kepada orang yang sempurna. Karena kekurangan tertentu pada orang yang dikuasai itu demi kemaslahatannya sendiri. 2. Wali nasab adalah pria beragama Islam yang berhubungan darah dengan calon mempelai wanita dari pihak ayah. 3. Wali nasab adalah pejabat yang ditunjuk oleh menteri agama atau pejabat yang ditunjuk olehnya untuk bertindak sebagai wali nikah bagi calon mempelai wanita yang tidak mempunyai wali.

hal sebagai berikut: 1. Perwalian dalam pernikahan adalah suatu kekuasaan atau wewenang syar’i atas segolongan manusia yang dilim-

Dalam pelaksanaan pernikahan, wewenang yang ada pada poin 1 bisa dilakukan melalui poin 2 atau poin 3. Namun, perlu dipahami bahwa pada setiap pernikahan yang menjadi wali dari

WALI HAKIM Assalamuallaikum Wr. Wb. Bapak dan Ibu Pengasuh Yth. KAMI mengangkat seorang anak perempuan sejak bayi, sehingga anak tersebut hingga kini tidak mengetahui bahwa kami adalah orang tua angkatnya. Kini anak tersebut sudah dewasa dan dalam waktu yang tidak terlalu lama akan menikah. Yang ingin kami tanyakan, apakah bisa pernikahan anak angkat kami itu dilakukan dengan wali hakim? Atas jawaban Bapak/Ibu, disampaikan terima kasih.

Waalaikumsalam Wr. Wb. Saudara R Yth. di BL SEBELUM kami menjawab pertanyaan Anda, maka lebih dahulu kami sampaikan beberapa

Direktur Rumah Cerdas Bandarlampung

dikenal oleh dunia sebagai bangsa yang memegang teguh etika sopan santun, teposeliro, dan saling menghargai. Kita sangat khawatir karakter mendasar dari bangsa ini mulai terkikis di sanubari calon pemimpin kita. Lewat tulisan ini, penulis ingin mengajak semua elemen dari bangsa ini, khususnya para calon pemimpin bangsa dan rakyat Indonesia, melakukan introspeksi bersama. Kepada para calon pemimpin, marilah kita cerdaskan rakyat dengan menyuguhkan kompetisi yang santun. Yakinkanlah rakyat Indonesia dengan program-program yang menampakkan keberpihakan, tapi realistis dan tidak muluk-muluk. Niatan baik membangun Indonesia janganlah dijadikan alat untuk mengelabui rakyat. Kepada rakyat Indonesia, ke depan, hendaklah lebih cermat lagi dalam menentukan siapa sosok yang tepat untuk memimpin republik kita tercinta ini. Jangan sampai kita terbuai dengan janji yang penuh khayalan. Apatah lagi menggadaikan harga diri demi nilai rupiah yang dihadiahkan. Mari ubah paradigma kita tentang memilih sosok pemimpin. Sadarlah bahwa salah kita dalam memilih, maka lima tahun ke depan kita akan semakin sengsara. Sebaliknya, tepat kita memilih seorang pemimpin, insya Allah lima tahun ke depan kehidupan

kita dan kondisi bangsa ini akan semakin baik. Islam memberikan arahan kepada kita untuk memperkuat paradigma tentang kaidah dalam hal memilih pemimpin. Kaidah tersebuat tertuang dalam satu ayatNya. ’’Barang siapa suatu urusan diserahkan kepada yang bukan ahlinya, maka tunggulah kehancurannya.’’ Namun, nampaknya, 8 Juli 2009 nanti tidak ada pilihan lain selain ketiga kandidat yang terkesan saling mendengki tadi. Mau tidak mau, salah satu dari merekalah yang harus kita pilih untuk menjadi nakhoda yang akan memimpin kapal bernama Indonesia selama lima tahun ke depan. Miris memang! Tapi, apa boleh buat? Inilah sandiwara dunia yang tengah terjadi di bumi Indonesia yang mau tidak mau harus kita mainkan. Tiada manusia yang sempurna. Nampaknya, begitu ungkapan yang sedikit menghibur kita. Di saat pilihan-pilihan tersebut sulit untuk ditentukan, paling tidak dari ketiga kandidat. Mari kita pilih yang paling minim kekurangannya! Mari kita bersepakat bahwa calon yang paling dominan kedengkiannya kepada calon lain, itu dapat menjadi kesimpulan bahwa calon tersebut adalah calon yang paling tidak layak menjadi pemimpin di republik tercinta ini. Selamat memilih pemimpin! (*)

Penasihatan Pembinaan & Pelestarian Perkawinan

INTERAKTIF RUMAH tangga merupakan unit terkecil dari susunan kelompok masyarakat. Rumah tangga merupakan sendi dasar dalam membina dan terwujudnya suatu negara. Jika kita ingin pembangunan bangsa berhasil, tidak boleh tidak, harus bertolak dari rumah tangga. Rumah tangga adalah kunci dan modal dasar tercapainya pembangunan. Menurut ajaran Islam, mencapai ketenangan hati dan kehidupan yang aman serta damai adalah hakikat perkawinan muslim yang disebut ’’sakinah” atau disebut orang dengan keluarga atau rumah tangga yang sakinah. Namun, kenyataan menunjuk-kan tidak sedikit rumah tangga hancur berantakan. Terkadang lebih lama masa berpacarannya daripada masa perkawinan, walaupun telah ada undangundang perkawinan. Jadi meski memilih pacar yang berkenan di hati, per-

Gb[^ M. IMRON ROSADI

Drs. Hi. Sya’roni Ma’shum, M.M. Penasihat

Drs. Hi. M a r s h u m Ketua

Dra. Hj. Tatik Rahayu Ningsih, M.Sos.I. Sekretaris

Khotman, S.Sos. Bendahara

jalur wali nasab. Sebab, hal ini merupakan suatu yang prinsip pokok. Artinya, harus dicari dahulu wali nasab dari calon mempelai perempuan tersebut. Jika tidak ditemukan wali nasabnya, pernikahan tersebut baru dilaksanakan dengan wali hakim. Adapun wali nasab dari seorang perempuan: 1. Ayah dan seterusnya ke atas (ayah dari ayahnya). 2. Saudara laki-laki sekandung, saudara laki-laki seayah. 3. Anak laki-laki saudara lakilaki sekandung, anak laki-laki saudara laki-laki seayah. 4. Paman (saudara sekandung dari ayah) saudara seayah dari ayah. 5. Anak laki-laki paman di atas. Apabila calon mempelai pe-

rempuan tersebut tidak mempunyai wali nasab yang berhak atau wali nasabnya tidak memenuhi syarat atau maujud (hilang tidak ditemukan) atau berhalangan atau adhal (enggan), pernikahannya dapat dilangsungkan dengan wali hakim. Berdasarkan penjelasan di atas, maka jawaban dari pertanyaan Anda ada dua kemungkinan. Bisa atau tidak bisa disesuaikan dengan kondisinya/ keadaannya mengacu pada keterangan di atas. Demikian jawaban kami, semoga bermanfaat. Wassalamuallaikum Wr. Wb.

Pengasuh

RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@indo.net.id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.

Sekolah Gratis kok SPP Rp50 per Bulan

listrik (PLN). Pekon lain saja sudah. Kenapa giliran Pekon Tanjungagung susah? (081379515158)

YTH. Bapak Wali Kota dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung. Dana bantuan operasional sekolah (BOS) naik, tapi kenapa SMPN 19 masih memungut SPP Rp50 ribu per bulan? Katanya wajib belajar 9 tahun sekolah gratis bagi negeri. Mana? (085279426484)

Keluhkan Pembuatan KTP

Harapkan Lisrik PLN BAPAK Bupati Tanggamus, kami sangat mengharapkan agar Pekon Tanjungagung, Kecamatan Kotaagung Barat, bisa dimasuki

PEMBUATAN kartu tanda penduduk (KTP) di Desa Gunungsari, Kecamatan Kedondong, Pesawaran, sangat sulit. Aparat desa mengatakan tidak mempunyai blangko. Bagaimana nih? Katanya pemekaran kabupaten akan lebih mempermudah semuanya? Kenyataannya, masyarakat malah dipersulit. Jangan kecewakan masyarakat. Jangan sampai masyarakat menyesal dengan pemekaran ini. (081279123199)

Biaya Perpisahan Rp75 Ribu BIAYA perpisahan/kenang-kenangan di SDN 1 Pringsewu Selatan memberatkan wali murid. Murid wajib membayar Rp75.000 per siswa dengan alasan untuk membeli seragam drum band. Mohon pihak terkait mengevaluasinya. Ini sangat memberatkan. (081279123199)

Seminggu Selesai Diperbaiki Sudah Rusak KEPALA Dinas Pekerjaan Umum Lampung Utara, kok jalur dua Kotabumi baru seminggu ditambal sudah rusak lagi?

Nggak ada pelaksana kontraktor dan pengawas yang mengerti konstruksi bermutu ya? (081541301156)

Biaya Tebus Ijazah Rp400 Ribu KEPALA SMU PGRI 1 di Desa 46, Kecamatan Batanghari, Lampung Timur, mohon jangan terlalu membebani biaya sekolah kepada wali murid. Bukankah selama ini kami selaku orang tua murid sudah melunasi semua biaya SPP dan lainnya dari kelas satu sampai kelas tiga. Ketika bisa ikutan UN masih diminta biaya lagi untuk tebus ijazah sebesar Rp400.000. Biaya apalagi ini? Mohon penjelasannya. (081379569292)


LAPORAN KHUSUS

26

JUMAT, 19 JUNI 2009

Kursi Panas Pimpinan DPRD

Masih Menunggu UU Susduk

Parpol Belum Tentukan Calon Laporan Gede Putu KYusuf A.S. Editor: Adi Pranoto

Laporan Segan Petrus S.-Ary Mistanto Editor: Adi Pranoto BANDARLAMPUNG ñ Mekanisme penetapan Ketua DPRD Provinsi Lampung masih belum menemui kepastian. Pasalnya, revisi UU No.22 tentang Susunan Kedudukan (Susduk) DPR, MPR, dan DPRD masih direvisi oleh pusat. Sekretaris DPRD Lampung Mahyuddin mengatakan, proses pemilihan ketua DPRD setempat masih menggunakan sistem yang lama. ’’Sementara ini, ketua DPRD Lampung diambil dari yang termuda dan yang tertua. Hal ini dilakukan sembari menunggu pengesahan UU No.22 tentang Susduk yang sedang direvisi,” katanya kepada Radar Lampung, kemarin. Bukan cuma itu, wacana penetapan ketua DPRD yang memprioritaskan suara terbanyak masih menjadi perdebatan para wakil rakyat yang berada di partai politik lainnya. ’’Apabila, melihat suara terbanyak. Maka, kader Partai Demokrat (PD) di DPRD berpeluang memimpin lembaga legislatif ini,” terangnya. Sebelumnya, Sekretaris DPD PD Lampung Fajrun Najjah Ahmad memprioritaskan tiga kadernya maju sebagai ketua DPRD Lampung periode 2009-2014. Ketiganya adalah Toto Herwantoko, Yudi Carlo, dan Yandri Nazir. Menurutnya, ketiga kader incumbent ini lebih dipertimbangkan untuk menduduki jabatan ketua dewan. ’’Faktor senioritas di dewan memang menjadi pertimbangan, tapi itu tidak menutup peluang bagi 11 caleg PD lainnya yang baru akan duduk di DPRD Lampung,” kata Fajar, sapaan akrabnya. Meski anggota DPRD Bandarlampung terpilih baru akan memulai masa kerjanya Agustus mendatang, suhu politik perebutan kursi pimpinan DPRD mulai menghangat. Konstelasi politik di DPRD Bandarlampung diprediksi bakal alot. Ada lima partai yang memiliki kursi cukup signifikan di sana. Partai Demokrat dengan 10 kursi diikuti Golkar (8), PDIP (5), PKS (5) dan PAN (5). Sedangkan, tiga partai lain yang juga berhak mendapatkan satu fraksi adalah PPP (4), Gerindra (4), dan partai gabungan (4). Berdasarkan Rancangan Undang-undang Susduk DPR RI, DPD, DPRD, partai yang mendapat kursi terbanyak otomatis menjadi ketua DPRD. Kepada koran ini, anggota Fraksi PKS Fahmi Sasmita mengatakan, partainya juga tidak menutup kemungkinan mengincar kursi tersebut. Untuk itu, pihaknya tetap akan melakukan koalisi. Hanya saja, hingga kemarin dia menyatakan belum menjalin komunikasi dengan partai-partai lain. ’’Pembicaraan kita belum sampai ke situ. Hanya saja, yang jelas, sama Demokrat tidak mungkin kita koalisi. Demikian juga dengan Golkar. Karena, mereka sama-sama mengincar kursi ketua DPRD. Tapi, ya, kita lihat nanti saja,” ujarnya kemarin. Ditambahkannya, kalaupun nantinya harus berkoalisi baik dengan Golkar atau Demokrat, PKS tetap akan mengincar posisi ketua dewan, meski demokrat memiliki kursi yang banyak. Senada dilontarkan anggota Fraksi Demokrat Budiman A.S. menyebutkan dalam hal perebutan kursi ketua dewan pihaknya tidaklah bisa berdiri sendiri. Selain itu, dia juga mengatakan siapa yang bisa memainkan peran politik dengan baik dialah yang akan memenangkan perpolitikan. Ia menambahkan, pihaknya selalu membuka komunikasi dengan pihak partai manapun, dan sejauh ini pihaknya sudah mulai mengadakan komunikasi dengan partai-partai lainnya. Namun begitu, pihaknya belum membicarakan secara resmi di internal partai terkait masalah perebutan kursi ketua dewan. Dari penelusuran Radar Lampung, sejumlah nama mjulai berkibar. Dari partai Demokrat calon yang diajukan adalah Budiman A.S. dan Ferry Frisal Parinusa, dari PKS muncul Fahmi Sasmita, serta dari Golkar diplot Barlian Mansyur. (*)

FOTO ARY MISTANTO

RUMUSKAN KEBIJAKAN: Suasana salah satu rapat pembahasan peraturan daerah (perda) oleh DPRD Kota Bandarlampung.

Bursa Pimpinan DPRD Bermunculan KOMUNIKASI POLITIK KIAN INTENSIF Laporan Dwi Prihantono-Edi Herliansyah Editor: Adi Pranoto SUKADANA – Menjelang pelantikan anggota DPRD periode 20092014 yang rencananya akan dilaksanakan Agustus mendatang, sejumlah partai politik (parpol) yang memperoleh kursi di DPRD kian intensif menjalin komunikasi politik. Itu dilakukan terkait untuk memperebutkan posisi pimpinan dewan. Bila merujuk pada Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2003 tentang Susunan dan Kedudukan (Susduk) MPR, DPR, DPD, dan DPRD atau susduk lama, maka parpol yang berhak untuk bertarung untuk menduduki kursi pimpinan DPRD Lampung Timur adalah yang meraih kursi terbanyak pertama hingga ketiga. Sementara mengacu pada draf Undang-Undang RI Tahun 2007 yang mengatur tentang Susunan dan Kedudukan (Susduk) MPR, DPR RI, DPD, DPRD Kota/Kabupaten, maka parpol yang berhak bertarung untuk merebut posisi pimpinan dewan adalah peraih kursi terbanyak satu hingga empat. Sebab, jumlah komisi yang ada di DPRD kabupaten/kota ada empat, sehingga yang berhak memperebutkan posisi pimpinan dewan disesuaikan menjadi empat. Bila mengacu susduk lama, maka partai yang berhak mengajukan usulan sebagai pimpinan DPRD Lampung Timur, yakni PDIP (8), Golkar (8), dan Demokrat (7). Sedangkan susduk yang baru maka muncul Partai PKS yang

dalam Pileg 9 April 2009 berhasil meraih enam kursi di DPRD Lamtim juga memiliki peluang yang sama untuk merebut posisi pimpinan dewan. Selain PKS, yang juga berpeluang memperebutkan posisi pimpinan dewan adalah PAN. Itu bila yang dijadikan acuan adalah perolehan suara, bukan kursi terbanyak keempat. Sebab, pada Pileg 9 April 2009 PAN berhasil menempati posisi keempat dalam perolehan suara, yakni sebanyak 34.233. Namun, dengan perolehan suara tersebut PAN hanya berhasil menempatkan lima wakilnya di DPRD Lamtim. Sementara, PKS yang menempati posisi ke lima dalam perolehan suara, yakni 30.698 berhasil menempatkan enam wakilnya di DPRD Lamtim. Berdasarkan komposisi tersebut, sejumlah parpol khususnya yang berpotensi bertarung untuk memperebutkan posisi pimpinan dewan mulai mempersiapkan diri termasuk mempersiapkan anggota yang akan mereka jagokan. Dari PDIP yang paling berpotensi untuk dijagokan adalah Ali Johan Arif. Sebab, selain menjabat sebagai sekertaris DPC PDIP Lamtim, dia juga pernah menjabat sebagai anggota DPRD Lamtim periode 1999-2004. Kemudian, dari Golkar yang berpotensi untuk dijagokan adalah Azwar Hadi. Sedangkan, dari Demokrat yang berpotensi untuk dijagokan adalah Syaiful Buchari yang saat ini menjabat sebagai ketua DPC Partai Demokrat Lamtim. Munculnya bursa calon pimpinan dewan tersebut dibenarkan Ali Johan

Arif yang tetap optimis PDIP akan berhasil meraih kursi Ketua Dewan. Sebab, selain meraih kursi terbanyak pada Pileg 9 April 2009, PDIP juga menempati urutan pertama dalam perolehan suara, yakni 73.372 atau 15,71 persen dari 467.024 suara sah. ’’Sejumlah parpol sudah menyatakan kesiapannnya untuk mendukung PDIP. Mengenai nama parpol tersebut belum saatnya kami umumkan,’’ kata Ali Johan Arif yang juga tercatat sebagai ketua Organda dan ketua Paguyuban Petani Ikan Air Tawar Lamtim. Selain tiga parpol tersebut, ternyata PKS juga mulai ancang-ancang untuk ikut bertarung dalam bursa pimpinan dewan. Di Tanggamus, tiga parpol berhak untuk mengajukan calon unsur pimpinan dewan. Ketiga Parpol tersebut, yakni PDI-P, Partai Golkar, dan Partai Amanat Nasional (PAN). Terkait bursa pimpinan dewan ini, Sekretaris DPC PDI-P Tanggamus Hi. Alhajar Syahyan, S.H. ketika dikonfirmasi mengatakan, untuk PDIP siapa yang akan diajukan menjadi calon pimpinan dewan tergantung dari hasil rapat pleno partai yang nantinya akan ditindak lanjuti oleh fraksi di DPRD Tanggamus. Sekretaris DPD Partai Golkar Tanggamus Hi. Imran Rasyid, B.Sc. ketika dikonfirmasi terpisah juga menyerahkan semua kepada keputusan partai. Ketua DPD PAN Tanggamus Yusuf Wibisono saat ditanya seputar calon pimpinan dewan yang akan diajukan partainya mengatakan, hingga kini DPD PAN belum membahas hal tersebut, karena dewan terpilih saja belum dilantik. (*)

GUNUNGSUGIH ñ Meski di kabupaten/kota lain parpol-parpol sudah menjalin komunikasi politik untuk meloloskan calonnya dalam pertarungan kursi pimpindan DPRD, tidak demikian di Kabupaten Lampung Tengah. Hingga kini, parpol belum melakukan lobi-lobi kepada parpol yang berhasil memperoleh kursi dalam Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 9 April 2009. Karena, menurut mereka peraturan yang baru pun belum juga disahkan sehingga fraksinya pun belum bisa berkomentar tentang hal itu. DPC Partai Demokrat Lamteng memastikan bahwa usulan nama dalam bursa penentuan calon unsur pimpinan DPRD Lamteng akan diputuskan melalui rapat pleno. Namun, partai besutan SBY itu belum dapat memastikan nama anggota legislatif terpilihnya yang akan bertarung pada pemilihan unsur pimpinan dewan tersebut. Kepastian itu diungkapkan Ketua DPC Partai Demokrat Lamteng Syamsir Firdaus saat dihubungi Radar, via ponselnya kemarin (18/6). ’’Dalam mekanisme Partai Demokrat, usulan nama anggota legislatif terpilih dari partai kita yang akan masuk pada unsur pimpian dewan akan ditentukan melalui rapat pleno. Peserta rapat pleno yakni seluruh pengurus DPC Partai Demokrat Lamteng,’’ katanya. Senada diungkapkan Hi. Mufti

Salim, L.C., M.A., Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Lamteng. Saat PKS masih menunggu susduk (susunan kedudukan) yang baru tentang mekanisme penentuan unsur pimpinan dewan. Jika menggunakan aturan lama bahwa jumlah anggota DPRD masing-masing kabupaten maksimal 45 kursi, maka berarti hanya diperlukan tiga pimpinan dewan. Sebaliknya, jika jumlah anggota dewan saat ini berjumlah 50 kursi, berarti bisa saja kemungkinan jumlah unsur pimpinan dewan ada empat. Jika hal tersebut dilaksanakan, maka jumlah anggota dewan dari DPD PKS Lamteng yang saat ini berjumlah enam kursi dan menempati urutan keempat. ’’Maka, dari peringkat perolehan kusri tersebut, maka kita dapat mengusulkan satu nama untuk masuk menjadi unsur pimpinan dewan,’’ terangnya. Pendapat serupa diungkapkan Ketua DPD II Partai Golkar Lamteng Drs. I Made Bagiasa. Ia menegaskan usulan mengenai penentuan calon pimpinan dewan melalui mekanisme partai dan perlu menpata persetujuan dari DPD I Partai Golkar. ’’Untuk menentukan salah satu kader Partai Golkar yang akan menduduki jabatan unsur pimpinan dewan melalui mekanisme rapat partai di DPD II Partai Golkar Lamteng. Selanjutnya, meminta persetujuan dari DPD I Partai Golkar Provinsi Lampung. Sedangkan, jumlah anggota dewan yang terpilih pada pileg beberapa waktu lalu yakni sebanyak delapan orang,’’ tuturnya. (*)

Wait and See Laporan Yusuf A.S. Editor: Adi Pranoto MENGGALA – Di Kabupaten Tulangbawang, parpol juga belum melakukan lobi-lobi politik. Parpol masih wait and see untuk menunggu dan melihat perkembangan lebih lanjut terhadap UU Susduk MPR, DPR, DPD, dan DPRD. Seperti disampaikan Ketua Fraksi Partai Golkar Tuba Yusmanadi Tamin kepada Radar Lampung kemarin. Menurutnya, fraksinya hingga kini belum melakukan kegiatan apaun terkait dengan pengusulan ketua DPRD masa keanggotaan yang akan datang. Karena saat ini, ia pun baru mengetahui kemungkinan adanya peraturan baru tersebut, meski belum disahkan. Hal yang sama juga diungkapkan Ketua Fraksi Bersatu Hi. Askari menurutnya partai yang tergabung dalam fraksinya pun hingga kini belum melakukan langkah apapun terkait hal itu. Sebab menurutnya, saat ini akan banyak anggota DPRD yang ke-

luar dibandingkan yang tetap duduk di gedung DPRD. ’’Ya, nanti akan kita lihat lagi bagaimana prosedur selanjutnya,’’ katanya. Tidak berbeda dengan yang lainnya, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Hi. Ismail Ishak mengaku juga belum melakukan lobi-lobi terkait dengan pemilihan ketua DPRD periode 2009-2014 yang akan datang. Sebab, menurut Ismail, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan jajaran partai terlebih dahulu terkait dengan pemilihan ketua. ’’Kita memang memperoleh kursi cukup banyak, namun perlu penyamaan persepsi,’’ katanya. Selain itu, hingga kini ia belum mengetahui adanya aturan baru tersebut. Sehingga belum mengetahui bagaimana langkah yang akan diambil terkait dengan pemilihan ketua, jika memang partai kecil dapat mengusulkan nama menjadi ketua DPRD. Ketua Fraksi Kebangkitan Bangsa Bahrudin S.H.I. kemarin juga mengungkapkan hal yang sama. Menurutnya, saat ini memang tengah berada di FKB, namun dalam periode mendatang ia berada di bawah PPNUI. (*)


LAMPUNG RAYA

JUMAT, 19 JUNI 2009

27

Lamsel-Tanggamus-Pesawaran-Pringsewu

Rp410 Juta Lebih untuk Tunjangan Dewan Laporan Edi Herliansyah Editor: Trufi Murdiani TANGGAMUS – Alokasi anggaran untuk membayarkan tunjangan atau jasa pengabdian anggota DPRD Tanggamus periode 2004–2009 akan dimasukkan dalam APBD Perubahan 2009. Totalnya Rp410.760.000 untuk 45 anggota dewan.

Kepala Bagian Keuangan Sekretariat DPRD Tanggamus Ir. Supardi Tabi’i menerangkan, pembayaran uang jasa pengabdian anggota DPRD Tanggamus periode 2004–2009 akan dilakukan pada akhir masa jabatan. ’’Setelah mereka dinyatakan diberhentikan secara hormat sesuai ketentuan peraturan perundangundangan, uang jasa pengabdian itu diserahkan,” katanya.

Mekanisme pembayarannya, lanjut dia, diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) No. 24/2004 tentang Kedudukan Protokoler dan Keuangan Pimpinan dan Anggota DPRD. ’’Pada pasal 23 PP tersebut dijelaskan, pimpinan atau anggota DPRD yang meninggal dunia atau mengakhiri masa baktinya diberikan uang jasa pengabdian,” tegasnya. Besarnya pengabdian dise-

suaikan dengan masa bakti pimpinan dan anggota DPRD. Sekretaris Dewan Tanggamus Burdani, S.H. menambahkan, besarnya uang jasa pengabdian yang diterima para anggota dewan itu terbagi dalam lima jenis. Pertama, untuk masa bakti kurang dari satu tahun dihitung satu tahun penuh dan diberikan uang jasa pengabdian satu bulan uang representasi.

Kemudian untuk masa bakti sampai dengan satu tahun diberikan uang jasa pengabdian satu bulan uang representasi. Untuk masa bakti sampai dengan dua tahun diberikan uang jasa pengabdian dua bulan uang representasi, masa bakti tiga tahun diberikan uang jasa pengabdian tiga bulan uang representasi, masa bakti empat tahun diberikan uang jasa pengabdian empat bulan

uang representasi, dan terakhir masa bakti lima tahun diberikan uang jasa pengabdian setinggitingginya enam bulan uang representasi. Besarnya uang representasi, lanjut Burdani, untuk ketua dewan Rp2.100.000 per bulan dan wakil ketua Rp1.680.000 per bulan. Sedangkan untuk anggota dewan Rp1.575.000 per bulan. ’’Jadi besarnya uang jasa peng-

Perda Transparansi Diharapkan Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani PRINGSEWU – Menyusul terbentuknya Pringsewu menjadi daerah otonom, warga berharap kabupaten ini bebas dari korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) serta ada transparansi pemerintahan. Karena itu, setelah DPRD Pringsewu terbentuk diharapkan memprioritaskan peraturan daerah (perda) yang mengatur ten-

tang transparansi. Seperti diutarakan Sukarman, S.Pd., warga Kecamatan Gadingrejo. Menurutnya, perda transparansi sangat penting. Harapannya dapat menjamin keterbukaan penyelenggaraan pemerintah kepada publik. ’’Masyarakat mendorong terbentuknya perda tersebut karena mengatur keterbukaan dalam menjalankan roda pemerintahan di kabupaten ini,” katanya. Dia berharap perda itu dalam meminimalisasi pembohongan

Eks Pejabat Minta Penangguhan

publik, baik yang dilakukan pejabat maupun lembaga/institusi pemerintahan. ’’Perda transparansi yang dilengkapi dengan sanksi dapat mengurangi terjadinya tindakan penyelewengan atau pelanggaran oleh institusi. Kami berharap bila DPRD Pringsewu terbentuk dapat memprioritaskan perda transparansi,” pinta Sukarman. Menurutnya, masyarakat tidak ingin pemerintahan di Kabupaten Pringsewu tidak transparan. (*)

Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani

Evaluasi CJH, Depag Dipanggil Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani KALIANDA – Komisi D DPRD Lampung Selatan akan memanggil pihak Kantor Departemen Agama (Kandepag) guna membahas persoalan calon jamaah haji (CJH) dari luar Lamsel. Ketua Komisi D DPRD Lamsel Hi. Z. Arifin Tihang Negara mengatakan, pemanggilan Kakandepag Lamsel tersebut dilakukan karena komisi yang membidangi kesejahteraan ini berharap ada solusi atas persoalan CJH asal luar daerah itu. ’’Dalam waktu dekat, kami akan memanggil Kakandepag untuk hearing membahas masalah ini. Kemudian kami turun ke lapangan untuk menginven-

tarisasi data secara riil,” kata Arifin saat dikonfirmasi via ponsel kemarin (18/6). Diketahui, DPRD dan Kandepag Lamsel memiliki data berbeda tentang CJH dari luar darah yang masuk Lamsel. Sebelumnya, DPRD Lamsel menyatakan jumlah CJH dari luar daerah sebanyak 100 orang. Sedangkan pihak Kandepag mengatakan data jumlah CJH asal luar daerah hanya 75 orang. Arifin membantah keras pernyataan pihak Kandepag Lamsel yang menyebutkan data jumlah CJH asal luar Lamsel 75 orang. Komisi D secara terang-terangan mengatakan dari hasil verifikasi sementara jumlah CJH asal luar daerah di Lamsel lebih dari 150 orang. ’’Berdasarkan laporan dari kepala desa dan camat, banyak CJH di daerahnya yang berasal

dari luar Lamsel,” kata Arifin. Dihubungi terpisah, Kakandepag Lamsel Drs. Hi. Alamsyah, S.Pd.I, M.M. mengaku siap memenuhi panggilan itu. ’’Kami siap hearing,” katanya kemarin. Menurutnya, pihak Kandepag hanya mengurusi jamaah dan yang mengetahui secara riil data CJH di Lamsel adalah kepala desa dan camat. ’’Kami tahu hanya berdasarkan keterangan dari kartu tanda penduduk (KTP) CJH yang mendaftar tahun ini. Dengan adanya KTP Lamsel, maka sudah pasti orang yang bersangkutan adalah warga yang tinggal di Lamsel,” ungkap Alamsyah. Sebelumnya diberitakan, Komisi D DPRD Lamsel membantah pernyataan pihak Kandepag Lamsel yang menyebutkan jumlah CJH dari luar Lamsel hanya 75 orang. (*)

PRIORITASKAN RENOVASI Banyak jembatan gantung nonpermanen di Kabupaten Pringsewu yang kondisinya memprihatinkan dan mendesak diperbaiki karena sangat diperlukan warga.

FOTO RNN

Laporan Kependudukan Di-deadline TEMPAT NONGKRONG Taman di dekat radio Kalianda FM, Lampung Selatan, ini menjadi salah satu tempat favorit pelajar untuk bersantai sepulang sekolah. FOTO RNN

abdian yang akan diterima pimpinan dan anggota DPRD Tanggamus bervariasi sesuai masa bakti masing-masing,” tegasnya. Misalnya, untuk ketua dewan dengan masa bakti lima tahun, setelah ia diberhentikan secara terhormat maka sesuai ketentuan akan mendapatkan uang jasa pengabdian setinggi-tingginya enam bulan yaitu sebesar Rp12.600.000. (*)

Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani WAYLIMA – Data kependudukan dari semua desa di Kecamatan Waylima, Pesawaran, belum teratur dilaporkan ke kecamatan setiap bulannya. Hal ini memengaruhi pelaporan pihak kecamatan ke sekretariat pemkab setiap bulan karena berakibat mengalami keterlambatan. Terkait persoalan laporan data kependudukan Kecamatan Waylima, pihak sekretariat kecamatan

kemarin menggelar rapat koordinasi (rakor) bulanan yang diikuti semua kepala desa (Kades) seKecamatan Waylima. Menurut Kasi Pemerintahan Kecamatan Waylima Hi. Samsul Hilal Ade, dalam rakor itu diputuskan bahwa laporan bulanan harus sudah diajukan ke kecamatan paling lambat tanggal 10 setiap bulan. ’’Untuk bidang pemerintahan, pada rakor rutin ini kami membahas persoalan laporan data kependudukan dari desa ke kecamatan yang selalu terlambat,” tegas Samsul. Dijelaskannya, pa-

da rakor itu pihak kecamatan coba membenahi dengan menetapkan jadwal pelaporan. ’’Disepakati bahwa Kades sudah menyetorkan laporan kependudukan kepada pihak kecamatan paling lambat tanggal 10 setiap bulannya,” ujarnya. Selain program-program pada bidang pemerintahan, dibahas juga persoalan lain. Terutama netralitas Kades dalam pelaksanaan pilpres dan program-program pembangunan di masing-masing desa di kecamatan hasil pemekaran dari Kecamatan Kedondong ini. (*)

KALIANDA – Dua mantan pejabat Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Lampung Selatan yang ditahan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kalianda pada Rabu (17/6), yakni mantan direktur dan mantan Kabag Keuangan PDAM Tirta Jasa, mengajukan penangguhan penahanan kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Kalianda. Keduanya diduga melakukan tindak pidana korupsi pengadaan genset dan pengeluaran fiktif senilai Rp154 juta pada 2005. Surat penangguhan penahanan dikirimkan ke kantor Kejari Kalianda oleh istri mantan Direktur PDAM Tirta Jasa Rusli Isa, Dra. Maria Anna, didampingi penasihat hukum tersangka, Misno, S.H., pukul 10.00 WIB kemarin dan diterima Kasipidsus Kejari Kalianda Sunarno, S.H. Sunarno, S.H. membenarkan telah menerima surat permohonan penangguhan terhadap kedua tersangka yang kini telah ditahan. Surat yang ditandatanganii istri tersangka itu berisi permohonan penangguhan terhadap kedua tersangka karena berbagai alasan. ’’Di antaranya, tersangka masih menjabat sebagai sekretaris umum KONI Lamsel, memiliki anak yang masih kecil, dan dijamin tidak akan melarikan diri,” katanya. Ditambahkan, surat itu sudah diterima dan diserahkan ke bagian umum Kejari Kalianda untuk dikaji oleh Kajari, apakah permohonan dapat diterima atau tidak. Sementara penasihat hukum keduanya, Misno, S.H., saat dihubungi via ponselnya mengaku telah mengirimkan surat permohonan penangguhan penahanan atas nama kliennya yang ditandatangani istri tersangka. Dia berharap permohonan penangguhan dikabulkan. ’’Saya datang dengan istri Pak Rusli Isa dan mengajukan penangguhan,” kata Misno. (*)


LAMPUNG RAYA

28

JUMAT, 19 JUNI 2009

Lambar-Lampura-Waykanan-Tuba

Dua Membantah, Satu No Comment Tanggapan DPRD Tuba soal Aliran Dana APBD Laporan Yusuf A.S. Editor: Ade Yunarso MENGGALA – Dua dari enam anggota DPRD Tulangbawang membantah menerima aliran dana APBD 2006 yang seharusnya masuk ke BUMD PT Tulang Bawang Jaya (TBJ). Satu orang menolak berkomentar dan tiga lagi tidak dapat dihubungi. Ismail Ishak mengatakan, dirinya maupun anggota fraksinya tidak pernah menerima uang Rp396 juta. Sebagai anggota DPRD, dia hanya menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sesuai aturan. Dengan begitu, kegiatan yang telah diplot pemerintah dapat cepat terealisasi dan bermanfaat bagi rakyat banyak. ’’Tugas kami ini mengoreksi dan itu memang telah menjadi kewajiban kami untuk membahasnya,” tandasnya kemarin. Senada disampaikan Zulkifli Husin. Ia justru merasa heran dirinya dikatakan menerima uang Rp363 juta. Sebab, di dewan ia tidak termasuk dalam panitia anggaran (panang), ketua komisi, ataupun ketua fraksi. Malah, ia merasa kurang akrab dengan lingkungan DPRD lantaran sering mengkritisi kinerja rekannya yang jarang masuk kantor. ’’Jadi, ada apa ini? Kok saya malah dikait-kaitkan,” sesalnya.

Sementara, Khoiri yang juga disebut menerima Rp363 juta menolak berkomentar. ’’Saya no comment dulu Mas ya. Saya tidak ingin ada masalah. Lagi pula, kejaksaan dan BPKP sedang melakukan audit,” jelasnya. Sedangkan tiga anggota DPRD lain tidak dapat dihubungi. Mereka adalah Bahrudin yang diduga menerima Rp165 juta; Marsuf (Rp165 juta); dan Yusman Adi Tamin (Rp363 juta). Seperti diberitakan, sebagian dari Rp2 miliar dana APBD 2006 diduga diselewengkan. Sebesar Rp270 juta tidak dimasukkan rekening BUMD, melainkan dipakai mantan direktur keuangan BUMD itu, Miswar Hadi Lan Negara, yang divonis 1,5 tahun penjara. Selain dia, terpidana lainnya adalah Kadarsyah, S.E. yang mempergunakan Rp285 juta. Mantan kepala subbagian proda II bagian ekonomi tersebut divonis setahun penjara dan denda Rp50 juta. Di samping mereka, kasus ini menyeret mantan Kadishub Tuba Gunawan Rais, S.E. yang sedang menjadi pesakitan di Pengadilan Negeri (PN) Menggala. Ia diduga menerima Rp345 juta. Menjelang 2007, sisa anggaran Rp1,1 miliar juga tidak diserahkan ke BUMD. Bahkan ada kucuran dana APBD lagi hingga totalnya menjadi Rp1,452 miliar. Dana itu diduga diserahkan dua mantan pegawai Pemkab Tuba Ferli dan Arya kepada enam anggota DPRD tersebut. Kini, kedua PNS itu bekerja di Tulangbawang Barat. (*)

FOTO RNN

PEMEKARAN: Camat Sumberjaya Imtizal, S.Sos. bersama aparatur kecamatan membahas persiapan pemekaran Kecamatan Kebuntebu, kemarin.

Siapa Pemilik Buldoser? Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso BENGKUNAT ñ Peratin Kotabatu, Kecamatan Bengkunat, Lampung Barat, M. Bangsawan bin Nusirwan dan Kepala Dusun Talanggrogol Riswanto bin Marwan diperiksa. Mereka dimintai keterangan tim gabungan Dinas Kehutanan dan Pengelola Sumber Daya Alam (Dishut dan PSDA) bersama Polres Lambar dan Polsek Bengkunat, Selasa (17/6). Pemeriksaan terkait dugaan penebangan kayu di dalam hutan produksi terbatas (HPT) yang dilakukan oknum warga Dusun Talanggrogol dengan buldoser. ’’Rencananya hari ini (kemarin), kita memeriksa Syahrial, warga Pekon Kotabatu. Ia diduga mengetahui siapa pemilik buldoser. Sayangnya, ia tidak datang,” ujar Kasatpolhut Dishut dan PSDA Drs. Bambang Irawan, kemarin. Mewakili Kadishut dan PSDA Ir. Hi. Warsito, ia berjanji me-

ngirim surat panggilan kedua hari ini (19/6). Keterangan Syahrial diperlukan untuk mengunggap kasus ini. Jika panggilan kedua tidak digubris, pihaknya akan menjemput paksa Syahrial. Riswanto menjelaskan, penggunaan buldoser bukan untuk menebang kayu. Tapi, guna memperbaiki jalan dari pekon induk menuju Dusun Grogol sepanjang empat kilometer berdasarkan hasil musyawarah warga, Senin (18/5). Warga sepakat memperbaiki jalan dengan buldoser selama 50 jam x Rp250 ribu. Jadi total dana yang dikumpulkan Rp12,5 juta. Dana diserahkan kepada Syahrial untuk membayar buldoser. Setelah dibuldoser, jalan tanah yang awalnya selebar tiga meter menjadi enam meter. Sekadar diketahui, Dishut dan PSDA memastikan lokasi penebangan kayu berada di kawasan hutan. Hal itu berdasar hasil tinjauan petugas di lapangan. Bahkan, Dishut telah mengamankan barang bukti (BB) 94 batang kayu jenis laban. (*)

Gaji Ke-13 Mulai Dibayarkan laskan, yang masuk dalam gaji Ke-13 itu adalah gaji pokok ditambah tunjangan tidak termasuk tunjangan beras, juga tidak dipotong BALIKBUKIT ñ Pemkab iuran wajib pegawai 10% dan Lampung Barat, akhirnya kemarin tabungan perumahan. ’’Hanya ada mulai membayarkan potongan pajak penggaji Ke-13 bagi 5.893 hasilan PPh 21 itu pun PNS-CPNSD dilingsudah disubsidi oleh kungan pemkab sepemkab,’’ jelasnya tempat. Itu dilakukan Ditegaskannya, Berita terkait Hal 29 setelah pemkab mepemberian gaji Ke-13 nerima surat edaran (SE) dari Di- itu dalam rangka mensejahterektorat Jendral Perbendaharaan rakan pegawai, terlebih menDepartemen Keuangan RI soal jelang tahun ajaran baru bagi pembayaran gaji Ke-13 tersebut. pegawai yang akan membiayai ’’SE itu acuan kita membayar- dana pendidikan, serta kebutuhan kannya,’’ ungkap Sekkab Lambar lainnya. ’’Saya berharap semua drh. Hi. Havazo Pian kepada Ra- PNS dan CPNSD dilingkungan dar Lambar (grup Radar Lam- pemkab Lambar ini lebih mepung) kemarin. ningkatkan kinerjanya, serta daUntuk membayar gaji Ke-13 pat memanfaatkan gaji ke-13 ini tersebut, pemkab mengalokasikan dengan sebaik-baiknya,’’ tegasdana sebesar Rp14,5 miliar. Dije- nya. (*) Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman

FOTO RNN

KOSONG: Papan reklame di jalanan Lampung Barat ini belum digunakan. Siapa mau memanfaatkan?

BP4K Lampura Kekurangan 66 Tenaga Penyuluh Laporan : Wartawan RNN Editor: Abdurrahman LAMPURA – Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (BP4K) Kabupaten Lampung Utara masih kekurangan tenaga penyuluh. Saat ini, satuan kerja itu baru memiliki 181 orang. Sementara, di Lampura terdapat 247 desa. Dengan demikian, masih terjadi kekurangan sekitar 66 orang. Kepala BP4K Lampura Drs. Hi. Hidayatullah, M.Si. mengatakan, dengan kekurangan tenaga penyuluh ini terpaksa satu orang petugas ditempatkan pada satu hingga dua desa. Sehingga penyuluhan pada setiap desa dapat tetap dilakukan. ’’Kami juga akan mengusulkan penambahan personel. Sehingga kinerja dapat lebih optimal,” tandasnya.

Ia menegaskan, kekurangan tenaga penyuluh ini akan dilakukan secara bertahap. Sehingga jumlahnya sesuai dengan kebutuhan yang ada. Ia mengku, pihaknya sebelumnya telah mengusulkan penambahan personel. Mengingat penyuluh yang bertugas pada dua desa mengalami kendala dalam memberikan penyuluhan kepada masyarakat. Namun, memang hingga saat ini belum direalisasikan. Penambahan personel, katanya dapat dilakukan dengan pengrekrutan calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) maupun tenaga sukarela yang ditugaskan pada bagian penyuluhan Sementara, selain masalah personel, satker ini juga masih mengalami kendala pada kendaraan operasional. Sebab, belum semua petugas memiliki kendaraan. Sedangkan lokasi tempat penyuluhan jauh dan membutuhkan kendaraan. (*)

Dipolisikan, PTPN VII Tenang Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso KOTABUMI - Edi Sanjaya (52), warga Desa Ketapang, Sungkai Selatan, Lampung Utara, pukul 11.30 WIB kemarin melaporkan PTPN VII Unit Usaha Bungamayang ke Mapolres Lampura. Ia menganggap PTPN telah mencemarkan nama baiknya terkait Surat No. Buma/H/010/2009 yang dilayangkan padanya 8 Mei 2009 tentang Penggarapan Lahan. PTPN menganggap Edi menggarap lahan milik mereka yang telah mempunyai sertifikasi HGU No. 7/SK.S/1990. PTPN menegaskan kepada Edi tidak melakukan aktivitas di lahan itu. Dalam surat dijelaskan, apabila

Edi tidak mengindahkan, ia melanggar hukum sesuai UU No. 18/ 2004 tentang Perkebunan. Sanksi pidana penjara paling lama lima tahun dan denda Rp5 miliar. Melalui kuasa hukumnya, Chandra Guna, S.H., Edi mengatakan tidak pernah menggarap lahan seperti yang dituduhkan dalam surat yang ditandatangani Ir. Nasulian Arifin, manajer PTPN VII Unit Usaha Bungamayang. Chandra menjelaskan, PTPN VII terkesan mengada-ada. Karena dalam surat itu, perusahaan tidak menunjukkan letak atau lokasi di mana Edi melakukan penggarapan. Terpisah, Nasulian Arifin menegaskan, pihaknya siap menghadapi laporan Edi. ’’Itu hak dia, tapi PTPN juga punya hak,” tandasnya. (*)


JUMAT, 19 FEBRUARI 2009

LAMPUNG RAYA

29

Lamteng-Metro-Lamtim

Gaji Ke-13 Akhirnya Cair

PENERTIBAN

Puluhan Spanduk Dicopot

Laporan Dwi Prihantono Editor: Abdurrahman

SATUAN Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkot Metro bergerak. Pasukan penegak peraturan daerah (perda) itu kemarin menertibkan dengan mencopot puluhan spanduk yang berada di jalan protokol Kota Metro. Yakni di Jl. Jenderal Sudirman, Jl. A.H. Nasution, Jl. Soekarno-Hatta, dan Jl. Ahmad Yani. Penertiban spanduk itu dilakukan karena keberadaannya diduga tidak sesuai dengan Perda No. 16/2002 tentang Ketertiban dan Keindahan Kota Metro. ’’Dengan penertiban ini diharapkan Kota Metro akan lebih tertib dan indah,” ujar Kasi Operasi Satpol PP Pemkot Metro Jose Sarmento kepada Radar Metro (grup Radar Lampung) kemarin. Dijelaskannya, penertiban itu dilakukan pada spanduk yang dipasang melintang, dipasang di median jalan, dipasang di tiang lampu lalu lintas, dan dipasang di pohon. Selain mengganggu keindahan dan ketertiban Kota Metro, pemasangan spanduk itu juga dapat membahayakan pengguna jalan. Kini spanduk-spanduk yang ditertibkan itu diamankan di kantor Satpol PP. Pihaknya mengimbau agar masyarakat maupun para pengusaha tidak memasang atau menempatkan spanduk di sembarang tempat. ’’Sebab, ini semua untuk keindahan kota kita,” ujarnya. Selain menertiban spanduk, pihaknya juga melakukan sosialisasi kepada tukang parkir agar tidak memarkirkan kendaraannya di sembarang tempat. ’’Jika diparkirkan sembarangan tempat akan mengganggu para pejalan kaki,” ungkapnya. (rnn)

TANGGUL

PENERTIBAN:

Minta Dipercepat WARGA Kampung Buminabung Ilir, Kecamatan Buminabung, Lampung Tengah, meminta agar pembangunan tanggul penangkis banjir di daerah itu dipercepat. Harapannya agar kawasan pertanian warga setempat tidak lagi terendam banjir dari luapaan Way Seputih. ’’Kami ingin masalah ini dapat segera teratasi,” ujar Camat Buminabung Drs. Edwar Kusuma kemarin. Ia mengatakan, pihaknya telah mengajukan usulan ke Pemkab Lamteng agar pembangunan tanggul penangkis banjir itu dapat segera terealisasi. ’’Ini sudah kami bahas di tingkat kecamatan. Bahkan telah disampaikan pada rakor tingkat kabupaten,” ungkapnya. Lanjutnya, kini pihaknya tinggal menunggu realisasinya. Namun, ia mengaku pihaknya belum mengetahui secara pasti pembangunannya akan dilakukan. ’’Kita tunggu saja. Mudahmudahan dapat segera terealisasi,” katanya. Dengan adanya pembangunan tanggul penangkis banjir, diharapkan permasalahan yang selama ini membelenggu masyarakat setempat, terutama para petani, dapat teratasi. Hal ini agar hasil panen dapat optimal. (rnn)

HUT LAMTENG

Pesta Rakyat Meriah PESTA rakyat memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lampung Tengah kemarin berjalan meriah. Ribuan warga Lamteng berbondongbondong ke Lapangan Merdeka Gunungsugih. Mereka menyaksikan berbagai hiburan yang disuguhkan, mulai dari pentas tari sampai musik. Wakil Bupati Lamteng Musa Ahmad, S.Sos. saat membuka acara itu mengatakan, pesta rakyat yang digelar merupakan salah satu wujud syukur atas pembangunan yang telah dilakukan di Kabupaten Lamteng. ’’Mudah-mudahan, ke depan Lamteng akan terus maju,” katanya. Dengan adanya kegiatan ini juga diharapkan dapat memupuk rasa kebersamaan, persatuan, dan kesatuan masyarakat, sehingga bisa bahumembahu membangun Kabupaten Lamteng. ’’Mencermati kondisi saat ini, sudah layaknya kita bersyukur. Hingga detik ini, Lamteng – khususnya Gunungsugih sebagai pusat pemerintahan– dalam kondisi aman dan stabilitas terbina dengan baik. Kita berharap kondisi ini dapat terus dipertahankan,” ungkapnya. Dalam kesempatan itu juga hadir Ketua DPRD Lamteng Hi. Sudarto, Kajari Djamin Susanto, Wakapolres Kompol Irwan, Sekkab Musawir Subing, dan pejabat di lingkungan Pemkab Lamteng lainnya. (rnn)

SUKADANA – Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya Pemkab Lampung Timur kemarin mulai membayarkan gaji ke-13 bagi 10.628 pegawai negeri sipil (PNS) di kabupaten itu. Kepala Bagian Keuangan Pemkab Lamtim Almaturidi mengatakan, pencairan gaji ke-13 dilakukan karena pemkab mengerti akan kebutuhan para aparaturnya. Terutama memasuki tahun ajaran baru. Menurutnya, pencairan gaji ke-13 itu juga menunjukkan bahwa tidak ada upaya Pemkab Lamtim menunda hak para PNS. Ditegaskannya, belum dapat dilakukannya pembayaran gaji ke-13 bagi PNS di kabupaten itu sebelumnya karena pemkab masih menunggu surat edaran (SE) dari Direktorat Jenderal Pembendaharaan Depkeu RI tentang petunjuk teknis dan pelaksanaan pembayaran gaji ke-13. Dengan adanya SE itu, pihaknya langsung memerintahkan kepada bendara rutin seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) untuk mengajukan surat permohonan pencairan dana (SP2D). ’’Setelah proses

SP2D beres, bendahara rutin masing-masing SKPD langsung dapat mencairkan gaji ke-13 melalui bank. Kemudian disalurkan kepada PNS. Kalau ada SKPD yang belum menerima gaji ke-13, mungkin bendahara rutinnya masih memproses pencairan dananya di bank,” paparnya. Ditambahkan, sesuai ketentuan, gaji yang akan dibayarkan berupa gaji pokok plus tunjangan tanpa ada potongan pajak. Selain PNS, gaji ke-13 juga akan diberikan kepada para CPNSD formasi 2008 yang baru saja menerima SK pengangkatan Mei 2009. Sementara untuk PHL, memang tidak akan mendapat gaji ke-13 karena tidak ada aturannya. Diberitakan sebelumnya, Pemkab Lamtim membayarkan gaji ke13 bagi 10.000 lebih PNS dan CPNSD pada pekan ini. Kepala Bagian Keuangan Pemkab Lamtim Almaturidi menjelaskan, Jumat (12/ 6) lalu Pemkab Lamtim telah menerima SE dari Direktorat Jenderal Pembendaharaan Depkeu RI tentang petunjuk teknis dan pelaksanaan pembayaran gaji ke-13. Dengan adanya SE itu, pihaknya langsung memproses pencairan gaji ke13 yang diajukan SKPD. (*)

Satpol PP Pemkot Metro menertibkan sejumlah spanduk yang berada di jalan protokol di kota itu kemarin.

FOTO RNN

RUSAK PARAH: Jalan di Kecamatan Seputihmataram, Lampung Tengah, ini memerlukan perbaikan. Terlebih sudah mengalami kerusakan lebih dari satu tahun terakhir. FOTO RNN

Sebelas Warga Terserang Chikungunya Nama-Nama Warga yang Terserang Chikungunya

Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman MARGATIGA – Penyakit chikungunya, tampaknya, mulai merebak di Lampung Timur. Buktinya, sebelas warga Desa Tanjungharapan, Kecamatan Margatiga, selama sepekan terakhir terserang penyakit itu (namanama penderita lihat tabel). Kepala Subdinas Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Lamtim Suwarditomo mengatakan, pihaknya telah melakukan pengasapan (fogging focus) di sekitar rumah warga yang terkena chikungunya. Selain itu, pihaknya juga akan membagikan bubuk abate kepada warga. Penyerahan bubuk abate itu dilaku-

kan melalui puskesmas setempat. ’’Setelah menerima laporan dari puskesmas setempat, kami langsung melakukan penyemprotan,” ungkapnya kemarin. Ia menegaskan, mulai merebaknya penyakit ini dapat disebabkan kurang diperhatikannya kebersihan lingkungan masyarakat sekitar sehingga nyamuk dengan mudah berkembang biak. Menurutnya, kulit kakao dan batok kelapa di desa itu menjadi tempat berkembangbiaknya jentik nyamuk karena tergenang air. Di desa itu memang banyak batok kelapa dan kulit kakao karena daerah itu termasuk sentra produksi dua komoditas tersebut. Karena itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan, terutama dengan melakukan program 3M (menutup, mengu-

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11.

Kadim (61) Rohiman (34) Susilo (37) Supodo (32) Jumiyo (49) Mardiyanto (27) Suyanto (32) Asih (28) Kasiman (37) Maryono (32) Kholid (35) SUMBER: DISKES LAMPUNG TIMUR

bur, dan menguras) tempat-tempat penampungan yang berpotensi menjadi tempat berkembang biak jentik nyamuk. ’’Kami juga meminta kepada masyarakat agar segera berobat ke puskesmas jika terserang penyakit ini,” katanya. (*)

Lakalantas, Dua Tewas Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman SEKAMPUNG ñ Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) kembali menelan korban jiwa. Setidaknya dua orang tewas dalam lakalantas yang terjadi di Desa Sumbergede, Kecamatan Sekampung, dan di Dusun III, Desa Kibang, Kecamatan Metrokibang, Lampung Timur. Korban tewas dalam kejadian itu adalah Dian (20), warga Desa Sambikarto, Kecamatan Sekampung, dan Wardoyo (22), warga Desa Sukadamai, Kecamatan Natar, Lampung Selatan. Dian tewas setelah sepeda motor Yamaha Vega R BE 6800 NF yang dikendarainya bertabrakan dengan Yamaha Mio BE 7111 PC yang dikemudikan Heru (18), warga Kecamatan Margatiga, sekitar pukul 11.30 WIB. Ketika itu, kendaraan yang dikemudikan Dian melaju dari arah Sekampung menuju Margatiga. Diduga, ketika itu Dian hendak menyalip kendaraan di depannya sehingga keluar jalur. Sementara, sepeda motor yang dikemudikan Heri melaju dari arah

sebaliknya dengan kecepatan relatif tinggi. Tabrakan pun tak dapat dihindarkan. Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Ahmad Yani Kota Metro untuk diberikan pertolongan. Namun, nyawanya tetap tidak dapat diselamatkan. Sementara, Wardoyo tewas sesaat setelah sepeda motor Yamaha Mio BE 7584P yang dikendarainya bertabrakan dengan Honda Legenda BE 7582 FB yang dikendarai Krismoko (38), warga Desa Margajaya, Kecamatan Metrokibang. Persitiwa itu berawal ketika sepeda motor yang dikendarai korban melaju menuju Kota Metro dengan kecepatan tinggi. Ketika itu, korban hendak menyalip motor di hadapannya. Namun, dari arah yang berlawanan muncul sepeda motor yang dikendarai Krismoko yang juga melaju dengan kecepatan relatif tinggi. Tabrakan pun tak dapat dihindarkan. Kedua korban tewas karena menderita luka serius di bagian kepala. Kasatlantas Polres Lamtim AKP Suryadi membenarkan kejadian itu. ’’Kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah diamankan,” katanya. (*)


PENDIDIKAN

30

JUMAT, 19 JUNI 2009

Cerdas Berkualitas

TK Al-Irsyad Al-Islamiyah

TK Yuridesma Sari TK Salsabila

Arahkan Murid Bentuk Kepribadian

Latih Anak Tumbuh Kreatif

Laporan Ferdy Kurniawan - Editor: Abdul Karim

BANDARLAMPUNG – TK Al–Irsyad Al-Islamiyah mengarahkan peserta didiknya dengan pembinaan rohani, pembentukan budi pekerti, serta bisa membaca dan menulis. Tujuannya agar teguh dalam keimanan, santun berperilaku, unggul dan berkualitas, serta membentuk kepribadian yang islami sejak dini. Wujud pembinaan dalam membentuk kepribadian dimaksud tercermin dalam kegiatan yang digalakkannya. Antara lain pada tahun ajaran baru setelah satu minggu masuk sekolah, orang tua murid tidak boleh lagi mendampingi anaknya dalam kelas. Kemudian, anak dilatih melayani dirinya sendiri seperti dalam makan dan minum, serta bertanggung jawab bila diberi tugas dan pekerjaan. Kepala TK Al–Irsyad Asmah mengatakan bahwa seluruh peserta didiknya harus bisa menyelesaikan pendidikan yang dititikberatkan pada kemampuan agama, membaca, dan menulis. Sehingga anak yang lulus, ketika berada di sekolah dasar sudah bisa membaca dan berhitung. Kemudian untuk ekstrakurikuler, TK ini mengajarkan siswa untuk mengaji, yang bertujuan agar bisa mengenal dan membaca Alquran. Selain itu, ada bimbingan praktik salat yang diadakan setiap Jumat dan Sabtu. Asmah menambahkan, sistem pengajaran TK ini mengikuti kurikulum berbasis kompetensi serta didukung tempat bermain luas dengan ruang belajar bersih sehingga peserta didik merasa nyaman berada di ruangan. TK yang berdiri pada 1990 itu sendiri saat ini memiliki 14 murid yang diajar empat guru. Menurutnya, TK ini tidak mengutamakan keuntungan. ’’Didirikan semata-mata untuk membantu masyarakat. Apalagi sekarang banyak siswa yang ekonominya menengah ke bawah,” ujarnya. Meski penuh kesederhanaan, lanjutnya, pihak sekolah tetap mengutamakan anak–anak didik memiliki kecerdasan. Bukan hanya inteleknya, tapi juga agamanya, yang nantinya sangat penting sebagai bekal hidupnya. Beberapa prestasi TK di Jl. Mayor Salim Batubara Gg. Matahari, Kupangteba, Telukbetung, Bandarlampung, sebagai nominasi lomba mewarnai, juara harapan II putra lomba melukis, dan juara harapan I putra lomba boling perorangan tingkat kecamatan setempat. ’’Ke depannya, kami berupaya terus meningkatkan mutu. Salah satunya meningkatkan kreativitas anak dengan mengadakan lomba-lomba di sekolah atau mengikuti lomba yang diadakan pihak lain, serta kegiatan renang yang dilakukan sebulan sekali,” ujarnya. (*)

FOTO IST

GENERASI BANGSA: Dididik punya kepribadian.

Laporan Ferdy Kurniawan - Editor: Abdul Karim

FOTO IST

EKSKUL: Murid-murid TK Salsabila belajar puisi.

Siapkan Generasi Cerdas Bermoral Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Abdul Karim

BANDARLAMPUNG - TK Salsabila di Jl. Purnawirawan Raya No. 45 A, Gunungterang, Tanjungkarang Barat, Bandarlampung, menyelenggarakan pendidikan anak usia dini menuju generasi bangsa yang cerdas bermoral, bertakwa, dan berakhlakul karimah. TK ini sangat menyadari bahwa pendidikan adalah tanggung jawab orang tua dan sekolah, yang wajib melaksanakan pembiasaan, baik dalam kegiatan sehari-hari di rumah maupun sekolah. Karenanya, TK yang dikepalai Hj. Saudah, S.Pd. di bawah naungan Yayasan Al-Hidayah ini berkomitmen agar peserta didik mampu bekerja mandiri dan kelompok, berpikir kreatif, berkomunikasi dengan efektif, serta bermoral dan memiliki rasa toleransi. ’’Dalam proses pembelajarannya, kami mengacu kurikulum 2004 dan anak-anak dibekali pe-

lajaran agama seperti menghafal surat pendek dari Alquran, doa sehari-hari, hadis pendek, dapat mengenal huruf abjad, huruf Hijaiyah, angka-angka, serta membaca, menulis, dan berhitung untuk persiapan pendidikan ke sekolah dasar,” ujarnya. Walaupun TK-nya baru berdiri tahun 2007, imbuhnya, sudah mengukir banyak prestasi. Di antaranya juara I, II, III lomba suratsurat pendek; juara I, II, III lomba busana daerah; juara nominasi lomba mengisi pola; dan juara nominasi lomba mewarnai tingkat kecamatan. Demikian juga gurunya, pernah mendapat juara I lomba musabaqah tilawatil Quran tingkat kecamatan. Adapun metode yang diberikan pengajar kepada peserta didik adalah berorientasi pada prinsip–prinsip perkembangan anak, kebutuhan anak, bermain sambil belajar, menggunakan pendekatan tematik kreatif dan inovatif, lingkungan kondusif, serta pengembangan life skill. Tidak terkecuali diajarkan pendidikan Islam sejak usia dini

dengan menanamkan akhlak yang benar, bermain secara edukatif, pengenalan materi dengan praktik langsung, serta memberikan ekstrakurikuler seperti renang, Iqra, bahasa Inggris, dan memperkenalkan alat transportasi seperti kereta api agar peserta didik mempunyai wawasan lebih luas dan keseimbangan antara dunia dan akhirat. Fasilitas yang disediakan, antara lain, alat bermain seperti perosotan, jungkitan, putar–putaran, ayunan, serta bak pasir dengan halaman yang luas sehingga anak nyaman bermain di luar. Kemudian di dalam ruangan terdapat juga alat bermain, yaitu tempat masak-masakan dan alat musik seperti angklung, sandiwara boneka, dan gendang sehingga perkembangan kreativitas anak dapat tergali. TK yang mempunyai jumlah murid sekitar 30 orang yang terbagi menjadi tiga kelompok, yaitu kelompok A umur 3–4 tahun, B1 umur 4–5 tahun, dan B2 umur 5–6 tahun, ini dibantu tiga pengajar. (*)

BANDARLAMPUNG – Melatih anak sejak dini untuk dapat menyesuaikan diri dengan lingkungannya melalui kegiatan–kegiatan dan bermain serta menanamkan iman dan takwa adalah salah satu visi TK Yuridesma Sari. Komitmennya membentuk fondasi anak dengan menanamkan nilai-nilai agama yang terlihat dari visinya tersebut juga ditunjukkan dengan keseriusan pihak sekolah mengajarkan peserta didiknya mengenai akhlak, ayat-ayat pendek Alquran, hafalan doa, dan Iqra. Kemudian setiap Jumat praktik salat langsung di masjid yang dibimbing gurugurunya. Sekolah yang berdiri sejak tahun 1998 di bawah Yayasan Yuridesma Sari ini juga mengajarkan siswanya belajar sambil bermain. Sama seperti TK lainnya. Namun ketika mereka melanjutkan ke sekolah dasar sudah bisa membaca, menulis, dan berhitung. Kepala TK Ermawati menjelaskan, taman kanak-kanaknya yang kini memiliki 64 murid dengan enam tenaga pengajar masih menggunakan KBK 2004. Selain itu, sekolah ini menerapkan sistem kegiatan harian (SKH). Sistem belajar yang digunakannya kelompok atau area. Pihak sekolah pun memiliki kartu pertukaran dengan teman. Misalnya anak memiliki kartu ingin bermain, tapi dia tidak memiliki kartu berhitung. ’’Mereka bisa bertukar dengan temannya yang memiliki kartu berhitung atau huruf yang bila digabungkan bisa menyusun kalimat yang biasanya diajari pada waktu mereka duduk di semester II,” ujarnya. Ditambahkan, untuk kegiatan pada semester pertama, anak mengenal lingkungannya seperti air dan pasir. Anakanak juga diajak rekreasi bersama guru dan orang tuanya. TK yang beralamat di Jl. Danau Toba No. 24/45, Kelurahan Surabaya, Kecamatan Kedaton, Bandarlampung, ini mempunyai fasilitas dua kelas tempat belajar dan bermain di dalam maupun luar. Kegiatan ekstrakurikulernya selain drumben, terdapat angklung, renang, bahasa Inggris, dan TPA. ’’Meski dengan fasilitas yang minim ini, Alhamdulillah akhirnya kami pernah mendapatkan juara I lomba ketangkasan tingkat kecamatan,” ungkapnya. Kemudian setiap perpisahan, sekolahnya mengadakan acara pelepasan siswa dengan menggelar pentas seni. Pada pentas tersebut, murid-murid akan menampilkan semua yang telah diajarkan di sekolah. Seperti kegiatan ekskul drumben dan tari. (*)

FOTO IST

DRUMBEN: salah satu ekskul TK Yuridesma Sari.


PENDIDIKAN

JUMAT, 19 JUNI 2009

31

Besok, Pengumuman UN SMP Laporan/Editor: Abdul Karim BANDARLAMPUNG – Hasil ujian nasional (UN) SMP sederajat diumumkan serentak di sekolah masing-masing besok (20/6). Kepastian tersebut disampaikan Kabid Dikdas Disdik Provinsi Lampung Maydasuri,

M.Pd. kepada Radar Lampung kemarin (18/6). ’’Tidak hanya Lampung. Tapi juga semua provinsi secara serentak. Ini sesuai standar operasional pelaksanaan UN bahwa hasilnya harus sudah diumumkan paling lambat minggu ketiga Juni,” katanya mewakili Kepala Disdik Ir. Jhonson Napitupulu.

Menurutnya, utusan Disdik Lampung sendiri mengambil hasilnya dari Badan Standar Nasional Pendidikan tadi malam. Pagi ini, lanjutnya, akan dirapatkan terlebih dahulu dengan Disdik kabupaten/kota untuk kemudian diserahkan ke sekolah di lingkungannya masing-masing. ’’Kemudian, pihak sekolah yang

mengumumkan langsung kepada siswanya,” ujarnya. Sayangnya, Maydasuri belum bisa memberikan bocoran persentase kelulusan UN siswa SMP sederajat tersebut. Sebab, datadata kelulusan UN yang diambil utusan Disdik sendiri baru tiba dini hari tadi. ’’Selain itu, tentunya kami juga harus merekapnya

terlebih dahulu untuk mengetahui persentasenya dan memperbanyak untuk sejumlah Disdik kabupaten/kota,” tandasnya. Total siswa yang terdaftar dalam daftar nominasi tetap (DNT) sendiri, imbuhnya, ada 120.693. ’’Tetapi, ini tidak berarti ikut semua karena ada di antaranya yang mengundurkan diri dengan

berbagai alasan,” ujarnya tanpa menyebutkan berapa siswa yang tidak ikut. Seperti tahun-tahun sebelumnya, menurut dia, peserta yang tidak lulus pasti ada. Namun berapa persentasenya, lagi-lagi Maydasuri mengatakan baru bisa diketahui hari ini. ’’Besok (hari ini) saja ya,” ujarnya. (*)

PT BA Bantu Laboratorium Laporan/Editor: Suprapto BANDARLAMPUNG – PT BA Unit Pelabuhan Tarahan Panjang memberikan bantuan peralatan laboratorium bahasa kepada SMPN 11 Bandarlampung. Itu sebagai bentuk kepedulian dalam salah satu program community development atau program pengembangan komunitas PT BA Unit Pela-buhan Tarahan Panjang di bidang pendidikan. ’’Sebelumnya, kami juga menyerahkan bantuan sama kepada SMPN 30 Bandarlampung,” terang Manajer Umum dan Keuangan PT BA Unit Pelabuhan Tarahan Panjang Eddy Irianto mewakili general manager-nya, Ir. Iskandar Maliki, M.M. Bantuan tersebut diberikan kepada SMPN 11, lanjutnya, ka-

rena sekolah ini mampu menampung lulusan sekolah dasar di wilayah Telukbetung Selatan yang setiap tahunnya terus meningkat. Demikian juga dengan SMPN 30 yang mampu menampung lulusan SD di Kelurahan Srengsem, Panjang. Eddy Irianto pun menyampaikan pesan Iskandar Maliki agar bantuan dari perusahaan tersebut tidak dilihat dari nominalnya. Melainkan dari jiwa dan semangat kepedulian perusahaan terhadap komunitas sekitar. Khususnya dalam bidang pendidikan. Menurutnya, kepedulian perusahaan terhadap komunitas terdekatnya tersebut sesungguhnya merupakan perwujudan komitmen perusahaannya yang senantiasa ingin tumbuh dan berkembang secara harmonis bersama lingkungan. (*)

TUNGGU BAGI RAPOR Siswa-siswi SMK PGRI 2 Bandarlampung mengisi waktu sambil menunggu pembagian rapor besok (20/ 6) dengan unjuk kreativitas kurikuler dan ekstrakurikuler di sekolahnya kemarin (18/6). FOTO ABDUL KARIM

Kreatif Jelang Pembagian Buku Rapor Laporan/Editor: Abdul Karim

FOTO IST

GUNTING PITA: Asisten III Pemkot Bandarlampung Drs. Hi. Ishak meresmikan laboratorium bahasa bantuan PT BA Bukit Asam Unit Pelabuhan Tarahan di SMPN 11 Bandarlampung kemarin (18/6).

BANDARLAMPUNG – Siswa SMA/MA/SMK, khususnya kelas X dan XI di Bandarlampung, tengah menanti buku rapor yang rencananya dibagikan besok (20/6) di sekolah masingmasing. Praktis selama hampir satu minggu terakhir, para siswa pun sama sekali tidak punya aktivitas belajar di sekolah.

Tidak demikian halnya dengan siswa/i SMK PGRI 2 Bandarlampung. Misalnya kemarin (18/6), pihak sekolah setempat menyelenggarakan one day performance of student creativity. Yakni unjuk kreativitas siswanya selama sehari penuh, baik berupa kegiatan kurikuler maupun ekstrakurikuler. Penampilan kreativitas kurikuler di antaranya bazar siswa/ siswinya dari jurusan tata niaga dan marketing. Sedangkan eks-

kulnya seperti paskibra, pramuka, palang merah remaja (PMR), olahraga, dan kesenian. ’’Diadakan bazar sebagai wahana praktik anak-anak dari jurusan tata niaga/marketing khususnya. Kemudian, kegiatan ekskulnya guna menyalurkan bakat,” ujar Kepala SMK PGRI 2 Bandarlampung Drs. Otong Hidayat, M.Pd. di sela menyaksikan kegiatan anak-anak didiknya di halaman sekolah setempat kemarin (18/6).

Lebih lanjut Otong mengatakan, kegiatan yang dihadiri Ketua STKIP PGRI sekaligus pemilik yayasan SMK tersebut, Drs. Hi. Dailami Zain, untuk mengisi waktu kosong siswa sambil menunggu pembagian rapor. ’’Kan jauh lebih bermanfaat jika diisi dengan kegiatan kurikuler maupun ekstrakurikuler. Ini juga untuk mencegah agar siswa tidak melakukan hal-hal negatif. Sebab, waktu seminggu bukan sebentar,” tandasnya. (*)

DVD, Ide Sangat Cerdas Laporan/Editor: Abdul Karim BANDARLAMPUNG - Digital Village Darmajaya (DVD) adalah konsep kampung digital yang memungkinkan dapat mengakses internet dengan biaya sangat murah. Program peduli Informatics and Business Institute (IBI) Darmajaya dalam peningkatan information and communication technology (ICT) di Lampung ini baru di-launching rektor setempat, Andi Desfiandi, S.E., M.A. kemarin (18/6). Selain mendapat dukungan dari Departemen Komunikasi dan Informasi (Depkominfo) dan Diskominfo Pemprov Lampung, konsep yang baru satu-satunya di Lampung ini juga diakui Onno W. Purbo. Ia adalah pakar telematika nasional yang kemarin hadir dalam rangka seminar dan workshop dalam rangkaian launching DVD tersebut di kampus IBI Darmajaya. ’’Saya sudah berkeliling Indonesia dan tidak menemukan konsep untuk memberikan solusi internet dengan biaya murah. Jadi, ini ide sangat cerdas dan bahkan jika memang memungkinkan bisa disebarluaskan di Indonesia atau bahkan dunia,” puji Onno. Konsep-konsep unik seperti inilah, lanjutnya, yang ditunggutunggu untuk membangkitkan perkembangan ICT di daerahdaerah. ’’Jadi, kita bisa membuat semua daerah melek IT dengan biaya yang tidak mahal,” katanya. Dalam kesempatan sama, Muhammad Said Hasibuan –pilot project Digital Village Darmajaya mengatakan, konsep tersebut berawal dari program rektornya dalam upaya pengabdian masyarakat guna meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan teknologi. Ini juga sesuai program Depkominfo dalam meningkatkan ekonomi rakyat melalui kreativitas.(*)


32

JUMAT, 19 JUNI 2009

Morro Ganti OneCare TAK banyak orang yang tahu bahwa Microsoft pernah mengeluarkan antivirus. Produk itu diberi nama Windows Live OneCare. Sayangnya, penjualan OneCare dinilai kurang berhasil. Pamornya masih belum bisa mengalahkan antivirus lainnya. Itu terbukti dari minimnya pelanggan yang mengenal produk tersebut. Belajar dari kekalahan itu, Microsoft berinisiatif menarik OneCare dari pasaran. Sebagai pengganti, raksasa software dunia tersebut menyiapkan produk baru. Yaitu software antivirus untuk para pengguna personal computer (PC). Yakni antivirus gratis bernama Morro. Dalam waktu dekat, Microsoft berencana merilis versi trial dan beta dari Morro. Versi itu nanti dapat di-download dari situs resmi Microsoft. Seperti yang diberitakan Reuters, sampai sekarang Morro masih berada dalam tahap pengujian. Para analis masih melihat kemampuan versi beta terlebih dahulu. Belum jelas apakah Morro akan digratiskan selamanya atau tidak. Operating system apa yang akan mendukung peranti itu pun belum dipastikan. Apabila Morro hanya men-support Windows 7, bisa dipastikan Microsoft kehilangan kesempatan besar. Namun, bila disiapkan menjadi OneCare Part II, pengguna XP wajib men-downloadnya. Kabar terakhir, Morro tak hanya berfungsi menghalau aneka virus. Tapi, juga untuk kegunaan lain. Seperti ’’parental locks’’. Microsoft telah menambahkan kode yang dapat mendeteksi dan menghapus piranti lunak keamanan Internet Antivirus Pro palsu yang dikenal dengan scareware. ’’Kustomer kami di seluruh dunia menyatakan bahwa mereka ingin perlindungan yang komprehensif, dan kami serius menanggapinya. Penawaran akan antivirus terbaru kami ini, yang diberikan gratis, diharapkan mampu melindungi lebih banyak kustomer. Terutama di wilayah dengan pertumbuhan malware yang melebihi angka pembelian PC-nya,” ujar Amy Barzdukas, senior director of product management for the Online Services and Windows Division pada Microsoft. (jpnn/ alam islam)

EDDY: Tak Ada Kata Terlambat untuk SUKSES TEGAS nan lembut. Demikian kesan yang muncul dari sosok Eddy Susanto. Dia adalah satu dari sembilan pemuda berprestasi Lampung yang tergabung dalam 9 Ratu Club. Semangat menjadi yang terbaik di antara yang baik adalah dasar yang membuat lelaki kelahiran Metro, 17 Januari 1979, ini eksis di dunia tarik suara. Tak heran jika kemampuan olah vokalnya ini banyak dimanfaatkan di beberapa hotel kenamaan di Bandarlampung. Seperti Hotel Widara Asri, Hotel Sahid, Bukit Randu, Gubuk Mas Resto, serta hotel, restoran, dan kafe lainnya. Diakui lelaki multitalenta ini, meskipun dirinya bisa membawakan semua jenis lagu seperti rock, pop, R & B, dan jaz, dirinya lebih memilih dangdut kreatif sebagai aliran musik yang ditekuninya. ’’Dangdut adalah musik yang Indonesia banget. Dan sekarang sudah terkenal di dunia internasional. Dan sebagai warga negara, aku ingin menjadi seseorang yang ikut andil dalam memopulerkan musik dangdut di tingkat internasional,’’ tutur lelaki berkulit sawo matang ini. Untuk itu, kata dia, di bawah naungan 9 Ratu Club, Agustus 2009 ini dia beserta dua rekannya akan me-launching album perdananya. Diakui Eddy, musik bukan sekadar ungkapan bahasa jiwa. Karena lebih dari itu, musik adalah sarana re-

Eddy Susanto freshing untuk mengusir kejenuhan dan rasa suntuk. ’’Untuk ikut reality show buat aku memang sudah terlambat. Tapi, aku yakin tak ada kata terlambat untuk sukses. Selama kita mau berusaha dan bekerja keras,’’ ungkap lelaki yang pernah menjuarai Festival Dies Natalis ini. Sekadar diketahui, putra pasangan Aris Sunyoto (alm.)– Martini (65) ini tidak hanya eksis sebagai penyanyi hotel, restoran, dan kafe. Karena pria maskulin ini juga kerap hadir mengisi vokal di berbagai agenda, mulai wedding , gathering, serta even besar lainnya. (adv)

Baca

FOTO NET

Memasak Layaknya PROFESIONAL JEPANG tak pernah berhenti berinovasi dalam bidang teknologi. Khususnya teknologi pengembangan robot yang semakin mempermudah aktivitas sehari-hari manusia. Salah satu yang menarik adalah inovasi buatan Toyo Riki Co. Perusahaan perancang robot yang beroperasi di Osaka itu mengeluarkan produk unik. Inovasi Toyo Riki Co adalah robot yang pintar memasak bernama Motoman Robot SDA 10. Robot tersebut juga dikenal dengan sebutan Okonomiyaki Robot. Ia mendemonstrasikan kemampuan mengolah bahan makanan dalam pameran International Food Machinery and Technology Exhibition di Tokyo, Selasa (9/6). Dalam demonya, robot itu menunjukkan kebolehan memasak makanan tradisional Jepang, okonomiyaki. Robot dengan dua lengan tersebut mampu menjalankan tahap-tahap memasak dengan baik. Mulai membuat adonan, mencampurkan segala bahan-bahan yang digunakan dalam mangkuk, hingga mengaduknya. Kemudian Motoman akan menuangkan adonan yang sudah jadi itu ke dalam cooking pan. Ia juga bisa membalik adonan yang sudah hampir matang. Langkah selanjutnya adalah pembentukan adonan agar terlihat rapi dengan spatula. Langkah terakhir, Okonomiyaki Robot mampu menyajikan makanan yang sudah matang kepada pemiliknya. Yang menarik, robot tersebut bisa difungsikan sebagai pengganti chef yang sesungguhnya. Okonomiyaki Robot tidak hanya bisa memasak dan menyajikan makanan. Ia juga dilengkapi

MOTOMAN SDA 10 Mampu melakukan tahap memasak dengan baik. Meliputi mengaduk adonan, menuangkannya pada cooking pan, membalik dan merapikan bahan masakan, serta menyajikan kepada pemesan. Bisa berinteraksi dengan konsumen, termasuk, menanyakan bahan masakan apa yang ingin ditambahkan pada bahan yang diolah. Memiliki fleksibilitas gerakan tangan. Kompatibel melakukan pekerjaan dalam dunia industri. Misalnya, memasang spare part dan mengepak kemasan. Dikendalikan dengan Motoman NX100 robot controller. Memiliki tinggi 135 cm dengan berat 220 kg. Bisa mengangkat beban hingga 10 kg.

kemampuan menanyakan saus atau bumbu apa yang diinginkan para pemesan. Dengan teknologi speech recognition yang diaplikasikan, robot dapat mengenali perintah dalam bentuk suara. Okonomiyaki Robot atau SDA 10 merupakan robot yang didesain untuk mengerjakan berbagai pekerjaan secara independen. Namun, ia masih harus didampingi manusia saat operasionalnya. Robot dual-arm tersebut memiliki fleksibilitas gerakan dan kecepatan akselerasi tangan layaknya manusia. SDA 10 tidak hanya didesain untuk memasak. Ia juga dibuat untuk melakukan kegiatan seperti pemasangan spare part atau mengepak barang. Robot SDA 10 memiliki 15 titik gerakan. Yakni tujuh buah untuk masing-masing lengan ditambah titik pusat untuk rotasi dasar. Kabel yang dipasang secara internal mempermudah operasional dan mengurangi tingkat kerusakan. Kedua lengan robot itu dapat digunakan bersamaan. Terutama menambah kekuatan saat mengangkat beban berat. Kedua lengan itu juga dapat melakukan gerakan independen (berbeda kegiatan) secara simultan. SDA 10 dikendalikan Motoman NX100 robot controller. Pengendali tersebut dilengkapi fitur Windows® CE programming pendant dan INFORM III programming language yang mudah digunakan. Robot itu pun tidak membutuhkan banyak ruang. SDA 10 memiliki tinggi 135 cm dengan berat 220 kg. SDA 10 memiliki kemampuan mengangkat beban hingga 10 kg untuk masing-masing lengan. Jika kedua lengan disatukan, itu bisa digunakan untuk mengangkat beban hingga 20 kg. (jpnn/alam islam)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.