SELASA, 23 JUNI 2009
32 HALAMAN/Rp3.000,-
MK Revisi Caleg Terpilih Dapil VII Laporan Senen-Editor: Suprapto BANDARLAMPUNG - Perolehan kursi DPRD Lampung dari daerah pemilihan VII (Tulangbawang) berubah. Mahkamah Konstitusi (MK) pukul 19.30 WIB tadi malam mengabulkan gugatan PPP dan memerintahkan KPU Lampung mengembalikan perolehan suara Partai Gerindra 14.556 dan Hanura 17.487 suara. Sedangkan PPP tetap 18.019 sehingga yang berhak mendapat kursi di DPRD Lampung adalah PPP, bukan Gerindra. Diketahui, perolehan suara Partai Gerindra sesuai pleno KPU Lampung di Pusiban 23.656, Partai Hanura 19.287, serta PPP 18.019 suara. Dengan begitu, Gerindra yang ditetapkan mendapat kursi. Namun, putusan MK ini membuat kursi Gerindra atas nama Yas’at Sabki dianulir menjadi hak PPP atas nama Drs. Munzir. Ketua KPU Lampung Edwin Hanibal mengaku sudah mengetahui informasi putusan MK tersebut. Namun, secara legal formal belum memperoleh amar putusannya. ’’Karena ini sudah menjadi putusan MK, kami akan mematuhinya. Sebab, putusan MK ini final dan tak ada upaya hukum lain,” terangnya. Menurut Edwin, setelah KPU memperoleh amar putusan dari MK, pihaknya akan rapat pleno guna mengubah putusan KPU Lampung yang dikeluarkan sebelumnya. Putusan MK tersebut justru menguatkan bahwa proses pileg yang dilakukan Baca MK Hal. 4
FOTO RAKA DENNY/JPNN
BEBER KASUS: Wakil Ketua KPK Chandra M. Hamzah saat memberi keterangan pers di Jakarta terkait beberapa dugaan korupsi yang kini ditanganinya, kemarin.
KPK Geledah PLN Lampung Tersangka, Anggota BPK Mundur
Laporan Segan P.S. - Editor: Suprapto BANDARLAMPUNG ñ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kemarin menggeledah kantor PT PLN (Persero) Wilayah Lampung. Penggeledahan dilakukan terkait kasus dugaan korupsi pengadaan alat customer management system (CMS) di PT PLN Distribusi Jawa Timur (Jatim). Juru Bicara KPK Johan Budi S.P. menerangkan, pihaknya memang melakukan penggeledahan kantor PLN Lampung. Lembaganya mengirimkan empat anggota untuk mengumpulkan dokumen dan berkasberkas terkait pengadaan alat CMS yang telah menyeret mantan General Manager (GM) PLN Wilayah Lampung Hariadi Sadono sebagai tersangka. ’’Penggeledahan untuk mengumpulkan bukti terkait kasus PLN Jatim yang sampai saat ini masih disidik,” kata Johan Budi kepada Radar Lampung melalui pesan singkatnya kemarin. Penelusuran Radar Lampung di kantor PLN Wilayah Lampung, proses penggeledahan yang dilakukan KPK juga untuk menyelidiki program CMS yang diterapkan di Lampung. PLN Lampung sudah menerapkan CMS sejak tahun 2004. CMS ini adalah program PLN yang menggunakan jasa layanan dengan sistem online. Sementara, dugaan kasus korupsi yang tercium KPK tersebut karena adanya mark up peralatan CMS, baik software maupun hardware-nya peralatan yang bisa memberikan kemudahan bagi pelanggan yang ingin membayarkan tagihan listriknya ke kantor PLN. Peralatan CMS tersebut dipasang di loket PLN kantor jaga, ranting, cabang, dan wilayah. Selain itu, sejumlah perbankan yang menjalin kerja sama dengan PLN juga dipasangi alat CMS tersebut. Bank yang dipasang CMS khusus di Lampung di antaranya Bank Mandiri, BNI, BCA, dan BII. Namun, Johan Budi belum dapat memastikan sampai kapan empat anggota KPK tersebut melakukan penggeledahan. ’’Waduh, kalau lamanya, saya belum tahu sampai kapan,” ujarnya.
Caleg Terpilih DPRD Lampung Dapil VII
Keputusan MK Nama Parpol Ismet Roni Golkar Azwar Yacub Golkar Dedi Afrizal PDIP Imer Darius PD Junaidi Auly PKS Khamamik PDK Jusni Sofjan Hanura Sunardi PKPB Drs. Munzir PPP
Kadispora Lampung Dituntut 1,5 Tahun
Laporan Wartawan JPNN - Editor: Suprapto
Nama
Hariadi Sadono
Jabatan Direktur PLN Luar Jawa-Bali Mantan GM PLN Lampung 2002-2004 Status
Tersangka
Kasus
Dugaan korupsi proyek roll out CMS PLN Distribusi Jatim 2004-2008, merugikan negara Rp80 miliar.
Kantor PLN Wilayah Lampung juga menerapkan CMS sejak tahun
2004
Baca KPK Hal. 4
JAKARTA - Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Udju Djuhaeri langsung merespons penetapan dirinya sebagai tersangka kasus suap laporan Agus Condro dalam pemilihan Deputi Gubernur Senior BI Miranda Goeltom oleh KPK. Salah satunya, Udju mengajukan pengunduran diri sebagai anggota BPK. Plt. Kepala Biro Humas dan Luar Negeri B. Dwita Pradana mengungkapkan bahwa Ketua BPK Anwar Nasution telah menerima pengunduran diri yang diajukan Udju. Pengunduran diri tersebut mengacu pasal 18 huruf b UU No. 15 Tahun 2006 tentang BPK. Pasal itu menyebutkan bahwa ketua, wakil ketua, dan anggota BPK diberhentikan dengan hormat dari jabatannya dengan keppres atas usul BPK atau permintaan sendiri. ’’Surat pengunduran diri tersebut berdasarkan No. 18/ND/IX/6/ 2009,” jelas Dwita dalam keterangan persnya kemarin. Dwita menuturkan bahwa kemarin sidang pleno BPK telah menyetujui pengunduran diri tersebut. ’’Sesuai prosedur, ketua BPK mengirimkan surat No. 165/S/I-XII/ 06/2009 kepada presiden tentang usul pemberhentian tersebut,” jelasnya. Selanjutnya, kata Dwita, untuk kelancaran pelaksanaan tugas, semua pekerjaan Udju diambil alih ketua BPK. ’’Kami berharap semua pihak menghormati kasus yang tengah berjalan,” ucapnya. Diketahui, KPK menetapkan empat tersangka yang diduga terkait kasus laporan Agus Condro. Saat menjabat Baca TERSANGKA Hal. 4
Meninggal Setahun setelah Keluarga besar PT Hanjaya Mandala (H.M.) Sampoerna Tbk. berduka. Preskom perusahaan rokok di Surabaya itu meninggal dunia di Rumah Sakit Mount Elizabeth, Singapura, kemarin pukul 01.20 waktu setempat. Seperti apa perjuangan Angky Camaro melawan penyakitnya? Laporan Wartawan JPNN - Editor: Nizwar
Angky Camaro
Laporan Abdurrahman/M. Syaiful A. Editor: Suprapto BANDARLAMPUNG – Mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Hermansyah, M.U.R.P. dituntut hukuman 1,5 tahun penjara. Pria yang saat ini menjabat Kadis Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Lampung itu juga dituntut denda Rp50 juta subsider 6 bulan kurungan dan ditahan. Demikian tuntutan jaksa penuntut umum (JPU) A. Kohar, S.H. dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang kemarin. Dalam uraiannya, A. Kohar mengatakan, terdakwa penyimpangan dana bantuan operasional sekolah (BOS) tahun 2007 itu telah menyalahgunakan wewenang. Yakni meminta sejumlah sekolah berlangganan majalah Cerdas menggunakan dana BOS.
Hermansyah, M.U.R.P.
Semuanya saya serahkan kepada penasihat hukum.
Baca KADISPORA Hal. 4
Saya Pernah Minta Dia Transplan Ulang
dihubungi Jawa Pos (grup Radar Lampung) kemarin. Rencananya, jenazah Angky dimakamkan Jumat mendatang (26/6). Menurut Niken, selama beberapa hari ke depan, para petinggi Sampoerna akan datang untuk melayat ke rumah duka di Jalan Pitaloka No. 3 Perumahan Villa Duta, Bogor. Niken menuturkan, Angky dirawat di Singapura sejak hampir sebulan lalu akibat penyakit ginjalnya kambuh. ’’Kondisinya mulai drop sejak dua minggu terakhir ini. Tapi, keluarga masih belum memberikan keterangan resmi soal penyebabnya,” tuturnya. Di H.M. Sampoerna, ungkap Niken, Angky Camaro dikenal sebagai sosok aktif. Dia lantas mengenang kiprah Angky saat menjabat managing director H.M. Sampoerna sejak April 2002. Saat itu, dia suka sekali melakukan perjalanan ke kantor cabang perusahaan rokok tersebut di seluruh Indonesia. Sampai akhir hayatnya, Angky masih menjabat
SELAMAT jalan, Angky Camaro. Tepat setahun tiga hari setelah menjalani transplantasi ginjal, teman dekat saya itu meninggal dunia. Sebenarnya tanda-tanda bahwa transplantasinya gagal sudah terlihat tak lama setelah presiden komiCatatan saris PT H.M. Sampoerna Tbk. yang juga direktur Indofood Sukses Makmur Tbk. itu kembali ke Jakarta. Tiba-tiba saja dia mengeluh sesak napas sehingga harus dilarikan ke rumah sakit. Ternyata, paru-parunya berair. Orang yang baru transplan memang harus benar-benar menjaga paru-parunya karena organ penting ini memang paling sering terkena Dahlan Iskan dampak dari transplantasi. CHAIRMAN JAWA POS GROUP Menurut saya, ada tiga kemungkinan yang menyebabkan gagalnya transplantasi pada Angky. Pertama, karena memang sudah takdir. Kedua, karena almarhum adalah penderita penyakit kencing manis (diabetes melitus) sehingga gula darahnya sulit dikendalikan. Ketiga, karena terserang virus ganas bernama citomegali (CMV), yang biasa menyerang orang-orang yang menjalani transplantasi.
Baca MENINGGAL Hal. 4
Baca SAYA Hal. 4
Upaya Angky Camaro, Presiden Komisaris PT H.M. Sampoerna Tbk. Melawan Penyakit Ginjal
PRIA kelahiran Bogor pada 16 Maret 1949 itu berjuang melawan penyakit ginjal yang dideritanya sejak empat tahun lalu. Komisaris Grup Indomobil itu meninggal setelah setahun transplantasi ginjal di Tiongkok. ’’Kami baru mendapat informasi dari keluarganya bahwa jenazah akan tiba di tanah air besok (hari ini, Red) dan langsung dibawa ke rumahnya di Bogor,” ujar Direktur Komunikasi PT H.M. Sampoerna Tbk. Niken Rachmat saat
Keputusan KPU Nama Parpol Ismet Roni Golkar Azwar Yacub Golkar Dedi Afrizal PDIP Imer Darius PD Junaidi Auly PKS Khamamik PDK Jusni Sofjan Hanura Sunardi PKPB Yas’at Sabki Gerindra
Sukses Transplantasi Ginjal
METRO BISNIS
2
SELASA, 23 JUNI 2009
Sarana Komunikasi Bisnis
Juli, Garuda Terbangi Eropa Restrukturisasi Utang Beres Laporan Wartawan JPNN Editor: Irwansa JAKARTA - Lawatan Menneg BUMN Sofyan Djalil ke Prancis pekan lalu membawa manfaat ganda. Selain membereskan restrukturisasi utang Garuda, pemerintah juga mendapat kabar rencana dibukanya kembali rute penerbangan ke Eropa. Menurut Sofyan Djalil, Komisi Uni Eropa sudah menyatakan rencana untuk tidak memberlakukan lagi larangan terbang (travel ban) bagi maskapai penerbangan asal Indonesia. ’’Diplomat kita sudah meeting lagi (dengan Komisi Uni Eropa), kabarnya Juli dibuka,” ujarnya usai rapat kerja dengan DPD kemarin (22/6). Pelarangan terbang terhadap 51 maskapai Indonesia ke Eropa terjadi sejak Juli 2007, kemudian molor hingga November 2007, bahkan diperpanjang lagi hingga saat ini. Awalnya, pelarangan itu muncul atas penilaian UE terkait belum terpenuhinya standar keamanan maskapai penerbangan Indonesia. Sofyan mengatakan, jika larangan terbang segera dicabut, pihaknya memastikan Garuda kembali mengangkasa di Eropa. Salah satu rute yang sebelumnya prospektif bagi Garuda adalah Jakarta-Amsterdam. ’’Ini akan sangat baik bagi bisnis Garuda,” katanya. Selain mendapat kabar segera dihentikannya larangan terbang, lawatan Sofyan pekan lalu juga dalam rangka menyelesaikan utang Garuda kepada European Export Credit
Agency (ECA). ’’Restrukturisasinya untuk utang-utang lama,” ujarnya. Saat ini, restrukturisasi utang Garuda memang menjadi salah satu agenda utama Kementerian BUMN. Sebab, selain jumlahnya yang menggunung, keberadaan utang tersebut juga mengurangi kemilau kinerja perseroan. Bahkan, utang menumpuk itu pula yang menjadi alasan mandeknya proses penawaran saham perdana (initial public offering/IPO) Garuda. Sebagai catatan, saat ini utang Garuda mencapai USD 740 juta. Utang itu terdiri kewajiban kepada ECA sebesar USD400 juta maupun Bank Mandiri sebesar USD100 juta berupa obligasi konversi, dan USD130 juta dalam bentuk promisionary notes. Menurut Sofyan, saat ini Garuda juga sedang bersiap untuk kembali memesan pesawat baru guna memperkuat armada. ’’Ada juga yang sudah diorder, tinggal’delivery saja,” ujarnya. Data Garuda menyebut, tahun ini maskapai itu akan menerima empat pesawat Airbus 330-200. Salah satu pesawat sudah tiba dan telah dioperasikan, sedangkan tiga pesawat yang lain tiba bulan Juli, Agustus, dan Oktober. Selain empat unit Airbus tersebut, tahun ini Garuda juga akan mendatangkan lima unit pesawat Boeing 737-800. (*)
10.375
GPC Berikan Bonus Hoki Laporan Maria Ulfa/ Editor: Irwansa
FOTO JPNN
PRODUK DALAM NEGERI: Cawapres Prabowo Subianto mencicipi jamu dengan Irwan Hidayat, direktur utama Sido Muncul.
BANDARLAMPUNG––Memiliki rumah merupakan keinginan setiap orang. Namun terkadang, asa untuk memiliki hunian nyaman terkendala harga yang mahal. PT Graha Property Centre (GPC) di Jl. Pangeran Diponegoro, Bandarlampung, memberikan penawaran khusus kepada masyarakat Lampung yang belum memiliki rumah. Penawaran yang ditawarkan bervariasi. Mulai diskon uang muka hingga seratus persen, tanpa uang muka (DP/down payment), atau diskon biaya proses 30-50 persen. ’’Tidak hanya itu, kami juga memberikan bonus hoki,” kata Direktur GPC Yuliana Gunawan kemarin. Setiba pembelian rumah di GPC, akan mendapatkan kupon berhadiah langsung. Setiap kupon berhadiah minimal peralatan furnitur. Kupon tersebut tidak hanya berbentuk barang, tapi juga voucher berupa uang. Nilai voucher tersebut mulai Rp2 juta hingga Rp16 juta. Dan yang paling menarik ditawarkan GPC adalah voucher bebas angsuran rumah selama tiga bulan. Voucher tersebut didapatkan ketika konsumen sudah menentukan lokasi rumah dan melengkapi semua persyaratannya. Dan untuk pembayaran kredit, pihak GPC telah bekerja sama dengan Bank Tabungan Negara (BTN) dan Bank Niaga. ’’Tetapi jika konsumen ingin melalui bank lainnya, kami juga menerima. Tergantung dari konsumennya saja,” ujar Yuliana. (*)
XL SMS Heroes Pecahkan Rekor Muri Laporan/Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG –– Setelah digelar sejak 30 Mei 2009, akhirnya ajang XL SMS Heroes yang digelar PT Excelcomindo Pratama Tbk. (XL) mencapai puncak dan mendapatkan para pemenangnya. Sebanyak 18 pelajar dari berbagai daerah berhasil memenangi lomba kecekatan menulis dan mengirimkan pesan singkat atau SMS. Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi menyerahkan
hadiah kepada para pemenang di Jakarta, Minggu (21/6). Pada saat yang sama, Ketua Museum Rekor Indonesia (Muri) Jaya Suprana juga menyerahkan sertifikat pemecahan rekor Muri kepada XL terkait penyelenggaraan SMS Heroes. Banyaknya peserta yang berpartisipasi dalam SMS Heroes telah mendapat perhatian dari pihak Muri. Atas penyelenggaraan SMS Heroes 2009 ini, Muri menyatakan XL berhasil memecahkan rekor sebagai Kompetisi SMS dengan Kece-
DIBUTUHKAN
patan dan Akurasi Tertepat dengan Peserta Mendaftar Terbanyak dengan Jumlah: 10.354 Peserta. Sementara itu, pihak Muri juga menyatakan rekor menulis SMS tercepat 160 karakter berhasil dipecahkan Andini Novianti dengan catatan waktu 37 detik, lebih cepat dari rekor lama dalam lomba yang diselenggarakan operator lain. Sertifikat Muri diserahkan Jaya Suprana kepada Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi di sela-sela grand battle XL SMS Heroes.
JANGAN BACA IKLAN INI !!!
Sebuah perusahaan yang sedang berkembang membutuhkan
STAF IT Dengan persyaratan sbb : 1. Pria, usia maksimal 30 thn 2. Pendidikan S1 (Jurusan Teknik Informatika) 3. Memahami & menguasai Networking, Trobleshooting 4. Mempunyai keterampilan Data Base, Program Aplikasi Win, MS Office 5. Memahami bahasa program 6. Mampu berbahasa Inggris dengan baik Lamaran dikirim ke alamat
Komputer P4 2nd Plus Monitor 17” Key + Mouse + Speaker Harga Mulai dari 900 ribuan Tersedia spare part PC second berkwalitas KARAKTER SYSTEM Bandar Lampung JL.Gajah Mada No.18A (Samping Dealer Suzuki ) Tanjung Karang. Tlp. (0721) 7501019 / 9966355
Bag. HRD PT. Great Giant Livestock (GGLC) Jl. Raya Arah Menggala KM 77 T.Besar Lampung Tengah 34165 Tlp 0725 25092 - 25157 Paling lambat tanggal 29 Juni 2009
WALK IN Perusahaan besar yang bergerak dibidang retail membutuhkan segera : 1. STAFF ACCOUNTING 2. STAFF FINANCE 3. PENGAWAS PROJECT 4. DRAFTER 5. STAFF EDP 6. STAFF DEVELOPMENT 7. MAINTENANCE 8. PRAMUNIAGA 9. KASIR 10. DRIVER KUALIFIKASI : 1. Pria/Wnt, Llsn D3 Akuntansi (No. 1,2) 2. Pria, Llsn D3 Teknik Sipil/Elektro (No. 3, 4) 3. Llsn D3 Teknik Komputer (No. 5) 4. Llsn D3 semua jurusan (Menguasai: Photoshop & Corell Draw (No.6) 5. Pria max. 23 thn, menguasai Autocad 2002 & memiliki SIM A/C (No. 3) 6. Menguasai Ms. Office dgn baik, dan IPK:2,75 7. Llsn SLTA jrsn Teknik Listrik (No.7) 8. Llsn SLTA sederajat, max 21 th (No. 7,8,9) 9. Llsn min. SLTP, SIM B1, max 35 th (No. 10) LAMARAN LENGKAP BAWA KE : Jl. Tembesu No. 8 Campang Raya Kalibalok, Soekarno Hatta, BDL Pukul : 08.00 - 08.15 WIB
LOWONGAN Telah dibuka Apotek K-24 di B. Lampung MEMBUTUHKAN :
1. Apoteker Pengelola Apotek (APA) Apoteker Pendamping Pengelola (APP) Pria/Wanita Lulusan Apoteker & Memiliki (SP) Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 2. Assisten Apoteker Wanita/Pria Pendidikan SMF/SAA Lancar membaca resep dokter Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 3. Accounting Wanita Pendidikan D3/S1 (Akuntansi) Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 4. Kasir Pria/Wanita Pendidikan min SMU sederajat Ramah, cermat, teliti Bisa Mengoperasikan Komputer (Excell, Microsoft, Word) 5. Umum Pria Pendidikan min SMU sederajat Memiliki SIM C
Kirim lamaran ke Jl. Pulau Bawean Gg. Buntu No. 30 Sukarame B. Lampung 35131
XL SMS Heroes 2009 berhasil menjaring peserta total lebih dari 23 ribu pelajar SMA. Kompetisi kecekatan menulis ini digelar di delapan kota, yaitu Surabaya, Malang, Jogjakarta, Semarang, Bandung, Jakarta, Medan, dan Palembang. Babak final atau grand battle berlangsung sepanjang hari di Citraland, Jakarta, pada 21 Juni 2009. Hasnul Suhaimi mengatakan, kompetisi ini bukan semata sebagai ajang menguji kecekatan menulis SMS, namun juga akan menunjukkan
kepada masyarakat luas dan pelanggan XL. ’’Lebih-lebih kalangan pelajar bahwa program SMS yang murah dari XL memiliki manfaat yang besar,” katanya. Pada kompetisi ini, penilaian ditujukan pada kecepatan dan akurasi mengetik dan mengirim SMS. Peserta dibagi dalam tiga kategori perorangan dan satu kategori beregu. Tiga kategori perorangan tersebut yaitu mengetik SMS dengan satu tangan, dua tangan, dan free style (tanpa melihat layar). (*)
METRO BISNIS
SELASA, 23 JUNI 2009
3
FOTO MARIA ULFA
DIRESMIKAN: Tham Chee Kong, presiden direktur ACE Life Indonesia, saat menggunting pita pada peresmian kantor ACE Life Indonesia cabang Lampung kemarin.
ACE Life Buka Bisnis di Lampung Laporan Maria Ulfa Editor: Irwansa BANDARLAMPUNG ñ PT ACE Life Assurance atau ACE Life Indonesia membuka bisnis asuransi jiwa di Lampung. Peresmian kantor layanan ACE Life Indonesia yang berada di Jl. Diponegoro, Bandarlampung, ini berlangsung kemarin. Perluasan layanan hingga Lampung merupakan langkah strategis Perusahaan Asuransi dan Reasuransi ACE Group ini untuk mengembangkan sayap bisnisnya. Hadirnya ACE Life Indonesia cabang Lampung ternyata direspons positif masyarakat. Itu terbukti, hingga saat ini ACE Life Indo-
nesia cabang Lampung telah memiliki 130 nasabah dan 80 agen. Senior Vice President of Agency Training Education Development Desmond Tan menyatakan, dipilihnya Lampung sebagai provinsi pertama di Sumatera kerena melihat dari sisi market penetration. Menurutnya, prospek bisnis asuransi jiwa di Lampung sangat potensial dan belum tergarap maksimal. ’’Dan, readiness (kesiapan) perusahaan Lampung lebih cepat berkembang,” sebutnya. Menurut Tham Chee Kong, presiden direktur ACE Life Indonesia, distribusi merupakan salah satu bentuk strategi yang memengaruhi kekuatan ACE Life Indonesia.
’’Kedua yakni keahlian produk melalui analisis pasar yang komperehensif, akan meluncurkan produk perlindungan, tabungan, dan investasi sesuai kebutuhan konsumen,” tuturnya. Tham Chee Kong menambahkan, distribusi dan kemampuan produk akan gagal tanpa strategi ketiga, yaitu pelayanan customer service. ’’Serta membuka layanan bersifat online di seluruh jaringan Indonesia. Tujuannya untuk meningkatkan pelayanan dan kenyamanan nasabah,” tandasnya. Sesuai moto Your Partner Your Life, ACE Life Indonesia berkomitmen memberikan layanan terbaik dengan produk-produk menguntungkan. Dan untuk keamanan keuangan para nasa-
bah, portofolio produk ACE Life Indonesia hadir melalui rangkaian berbagai produk proteksi dan investasi, serta asuransi kecelakaan dan kesehatan. ’’Kami sangat optimistis dapat menembus pasar Lampung. Tentu dengan dukungan produkproduk unggulan. Seperti produk unit link, flexi link, premier link, dan investment link,” urainya. Sekadar informasi, PT ACE Life Assurance (ACE Life Indonesia) terbentuk setelah ACE Group mengakuisisi 80 persen saham PT Asuransi Jiwa Bumi Arta Reksatama awal tahun ini. Menurut Tham Chee Kong, Indonesia merupakan pasar yang penting untuk perluasan bisnis ACE Life di Asia Pasifik. (*)
MOTIVASI: Keliek Sukarwoto, corporate and communication manager HC3 TDM, sedang mempresentasikan pengetahuan tentang produk Honda pada acara workshop bagi frontliner Honda di Lembah Hijau, Minggu (21/6). FOTO MARIA ULFA
Kemas Paket Liburan, Cuma Rp5 Ribu/Orang Laporan/Editor: Irwansa
BANDARLAMPUNG Menyambut liburan sekolah, MS Town Pantai Mutun menyiapkan paket-paket untuk anak sekolah yang ingin menghabiskan masa liburannya dengan berekreasi. Cukup merogoh kocek Rp5 ribu/orang, mereka sudah bisa menikmati indahnya panorama Pantai Mutun yang eksotik dengan pasirnya yang putih dan bersih. ’’Pantai Mutun akan menja-
dikan liburan Anda lebih berarti dan berkesan,” kata Operational Manager MS Town Pantai Mutun Adi Susanto kepada Radar Lampung kemarin. Banyak sekali fasilitas yang bisa Anda nikmati di Pantai Mutun seperti banana boat atau kano. Dan bagi Anda yang gemar memancing, pengelola MS Town Pantai Mutun menyiapkan penyewaan perahu. ’’Kami juga punya fasilitas outbond, air soft gun, dan paint ball. Yang menarik lagi, Pantai Mutun bisa untuk terapi kese-
hatan bagi Anda yang menderita penyakit asma,” katanya. Pengelola Pantai Mutun punya rencana besar untuk menyulap tempat itu menjadi kawasan wisata terpadu. Nantinya diproyeksikan menjadi sebuah kawasan wisata yang menarik. Pantai Mutun yang berdiri di atas lahan seluas 100 hektare itu rencananya dilengkapi berbagai sarana, mulai pendidikan, kesehatan, olahraga (sasana tinju, selam, jetski, flying fish), cable car, resor, dan restoran kapal terapung, taman buah. (*)
BERITA UTAMA
4 Tersangka... anggota DPR 1999-2004, mereka diduga menerima travelers check masing-masing senilai Rp500 juta dalam pemenangan DGS bank sentral Miranda Goeltom, lima tahun silam. Mereka adalah Endin A.J. Sofihara, Dudi Makmun Murad, Hamka Yandhu, dan Udju Djuhaeri. Saat ini KPK masih mengembangkan penyidikan kasus tersebut. ’’Penyidikan masih berlangsung,” ujar Wakil Ketua KPK Chandra M. Hamzah kemarin. Sementara itu, koalisi LSM kemarin menemukan bahwa sejumlah calon anggota BPK dinilai bermasalah dan tidak memenuhi ketentuan menjadi calon anggota. Mereka antara lain Udju dan Endin Soefihara, politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang ikut ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus pemenangan Miranda Swaray Goeltom. Dalam catatan mereka, Udju dan Endin ikut mendaftarkan diri menjadi calon anggota BPK.
Sambungan dari Hal. 1
MIRANDA GOELTOM
Kadispora... Padahal, pengelolaan dana BOS merupakan wewenang penuh pihak sekolah, tanpa ada campur tangan dari Dinas Pendidikan (Disdik). Berdasarkan fakta-fakta yang terungkap pada persidangan sebelumnya, tercatat sebanyak 4.897 sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) yang berlangganan majalah Cerdas. Tercatat 1.670 sekolah membelinya dengan dana BOS. Sementara sisanya membelinya dengan anggaran lain. Di hadapan majelis hakim yang diketuai M. Asnun, S.H. dengan hakim anggota Sriwidiastuti, S.H. dan Ristati, S.H., dijelaskan pula dari hasil audit BPKP yang disampaikan dalam persidangan sebelumnya, kerugian negara yang ditimbulkan dalam dugaan kasus majalah Cerdas itu sebesar Rp152.730.000. Perbuatan terdakwa melanggar pasal 3 UU No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) jo pasal 55 ayat I ke-1 KUHP. Sementara, Hermansyah, M.U.R.P yang diberi kesempatan ketua majelis hakim untuk menyampaikan pembelaan mengatakan menyerahkannya kepada kuasa hukumnya, Sopian
Udju dan Endin hanya dua dari banyak calon anggota BPK yang bermasalah. Koalisi LSM kemarin menemukan bahwa sedikitnya 29 calon anggota BPK bermasalah dan menurut ketentuan persyaratan calon anggota BPK tidak layak. ’’Kami sudah menelusuri semua calon dan kami dapatkan bahwa ada 57 persen yang tidak memenuhi ketentuan,” kata anggota badan pekerja Indonesia Corruption Watch (ICW) Adnan Topan Husodo di gedung DPD kemarin. Koalisi LSM juga menyatakan bahwa sejumlah calon anggota BPK masih terdaftar sebagai pejabat di lingkungan pengelola keuangan negara. Ada juga yang masih terdaftar sebagai pengurus partai politik. ’’Padahal, berdasarkan Undang-Undang 15 Tahun 2006 tentang BPK, mereka dilarang. Apalagi, BPK adalah lembaga independen. Pengurus partai rawan partisan dan memiliki konflik kepentingan,” ujarnya. (*)
Sambungan dari Hal. 1 Sitepu, S.H. ’’Semuanya saya serahkan kepada penasihat hukum,” kata Herman yang saat persidangan kemarin mengenakan baju kemeja lengan panjang warna cokelat dipadu celana dasar warna abu-abu. Persidangan ini akan dilanjutkan 6 Juli mendatang dengan agenda pembelaan terdakwa. Sekadar diketahui, sebelum menggelar tuntutan, JPU yang terdiri jaksa A. Kohar, Sri Aprilinda, dan Yusna Adia sempat menghadirkan sejumlah saksi ahli pada 22 April 2009 lalu. Di antaranya Didik Suhardi, direktur pembinaan SMP Depdiknas. Dalam kesaksiannya, Didik menegaskan, pihaknya membuat surat kepada Hermansyah, M.U.R.P. yang saat itu menjabat Kadisdik Provinsi Lampung yang isinya agar pembelian majalah Cerdas tidak dilanjutkan atau disetop. Sementara saksi Anung Rahmadji dari BPKP Lampung mengatakan, kerugian negara dalam kasus itu mencapai Rp152 juta, yang dihitung dari 1.670 sekolah yang menyatakan menggunakan dana BOS untuk membeli majalah Cerdas. Sekadar mengingatkan, Kejati Lampung menetapkan Her-
MK... KPU Lampung sebelumnya sudah sesuai aturan. Sebab, rujukan MK dalam mengeluarkan putusan adalah rapat pleno yang dilakukan di Gedung Pusiban, bukan rekap ulang yang dilakukan di KPU Pusat. Ditandaskan, atas putusan MK ini, caleg dan parpol yang memperoleh kursi dari dapil tujuh masing-masing Ismet Roni dan Azwar Yacub (Golkar), Dedi Afrizal (PDIP), Imer Darius (Demokrat), A. Junaidi Auly (PKS), Khamamik (PDK), Jusni
SELASA, 23 JUNI 2009
Jawa Pos News Network
mansyah, M.U.R.P. dan Direktur PT Siger Media, Muhamad Andi, sebagai tersangka kasus korupsi majalah Cerdas. Kasus tersebut merugikan keuangan negara Rp400-an juta. Sebelum ditetapkan tersangka, Hermansyah sempat diperiksa di ruang Aspidsus pada 14 Oktober 2008 sejak pukul 09.30 hingga 16.15 tanpa didampingi pengacara. Sedikitnya ia disodori 31 pertanyaan oleh tim penyidik kejati yang saat itu diketuai Sumartono dengan anggota Yusna Adia, Imam Fauzi, dan Heru Anggoro. Pertanyaannya seputar jabatan dan tanggung jawabnya serta penggunaan dana BOS. Pihak kejati dalam memproses kasus majalah Cerdas dengan tersangka Hermansyah, M.U.R.P. dan Muhamad Andi telah meminta keterangan 30-an saksi, termasuk kepala sekolah dan guru di sejumlah kabupaten di Lampung. Saat proses di kejati, beredar rumor Dinas Pendidikan Lampung memotong Rp511,92 juta/ triwulan. Total dana tersebut didapat dari Rp90 ribu dikalikan 5.688 SD dan SMP penerima dana BOS se-Lampung. Karena itu, dalam setahun diperkirakan diperoleh angka Rp2,05 miliar. (*)
Sambungan dari Hal. 1 Sofjan (Hanura), Sunardi (PKPB), dan Drs. Munzir (PPP). Sementara itu, menurut caleg PDIP dari dapil tujuh Syukri Baihaki, atas adanya putusan MK ini berarti ada tiga versi tentang perolehan suara masingmasing parpol dari dapil VII. Versi pertama, dari hasil penghitungan suara di Gedung Pusiban. Versi kedua, penghitungan ulang di KPU Pusat, dan versi ketiga hasil putusan MK. ’’Walaupun ini sudah menjadi putusan MK, tetap salah,
maka harus diluruskan. Sebaiknya keputusan KPU di-pending dahulu dan diulang dari awal,” beber anggota DPRD Lampung ini. Menurut Syukri Baihaki, putusan MK ini menunjukkan di dapil VII bermasalah dan terjadi penggelembungan suara. ’’Menurut catatan kami, parpol yang melakukan penggelembungan suara di dapil tujuh yakni Partai Golkar sekitar 14 ribu suara, Partai Gerindra 9 ribu suara, dan PPP 7 ribu suara,” tandasnya. (*)
KPK... Johan Budi juga belum dapat memastikan apakah ada keterlibatan GM PLN Wilayah Lampung sekarang Ir. Maswar Kukuh Trihadi, M.T. atau tidak. ’’Penggeledahan ini kaitannya dengan kasus PLN Jatim. Karena masih dalam pengembangan, kami belum bisa memastikan keterlibatan GM PLN Lampung,” tegasnya. KPK melakukan penggeledahan di kantor PLN Lampung karena Hariadi Sadono pernah bertugas di provinsi ini. Hariadi saat itu menjabat GM PLN Lampung periode 2002-2004. Setelah itu, ia promosi ke Jatim memegang jabatan GM PLN Distribusi. Empat tahun bertugas sebagai GM PLN Distribusi Jatim, karir Hariadi terus bersinar. Ia
Sambungan dari Hal. 1 pun dipercaya sebagai direktur PLN Luar Jawa-Bali. Kecurigaan KPK terhadap PLN Wilayah Lampung cukup beralasan karena Maswar Kukuh Trihadi juga pernah bertugas di Jatim. Sebelum ke Lampung, pria yang biasa disapa Kukuh itu pernah menjadi manajer niaga PLN Distribusi Jatim. ’’Memang benar, GM PLN Wilayah Lampung adalah anak buah Hariadi,” terangnya. Dihubungi terpisah, GM PLN Wilayah Lampung Maswar Kukuh Trihadi membenarkan bahwa KPK kemarin melakukan penggeledahan di instansi yang dipimpinnya. ’’Anggota KPK memang datang ke kantor hari ini (kemarin, Red). Tapi, hanya
melakukan pemeriksaan rutin,” ujarnya. Kukuh mengaku tak mengetahui tujuan penggeledahan yang dilakukan KPK karena dirinya tidak berada di kantor. Kukuh mengaku sedang dinas luar sejak kemarin. ’’KPK baru turun hari ini (kemarin). Saya juga tidak tahu mereka sampai kapan di Lampung,” ujarnya. Dia pun mengaku tidak tahumenahu persoalan penggeledahan, termasuk ada tidaknya yang mengait-kaitkan dirinya. ’’Saya tidak tahu kalau ada keterkaitan saya dalam kasus itu. Semuanya kan masih dalam proses,” ungkapnya. Diketahui, KPK telah menetapkan Hariadi Sudono sebagai
Saya... Dari pengalaman saya yang baru menjalani transplan hati dua tahun lalu, penyebab kedua dan ketiga bisa dikendalikan kalau pasien transplan masih tinggal di rumah sakit. Namun, Pak Angky sudah kembali ke Indonesia hanya tiga minggu setelah transplantasi. Waktu dia menelepon, memberi tahu bahwa dia sudah kembali ke Jakarta, saya kaget sekali. Belum satu bulan kok sudah kembali. Padahal, sudah berkalikali saya berpesan agar tetap di rumah sakit. Minimal 2,5 bulan setelah transplantasi. Saya sendiri setiap tiga bulan masih memeriksakan diri ke rumah sakit di Tianjin. Dia berani segera pulang karena menggunakan pesawat pribadi yang aman dari penularan virus. Dua minggu setelah transplantasi, kebanyakan pasien memang sudah langsung merasa sehat. Inilah biasanya yang mem-
Sambungan dari Hal. 1 buat keinginan pasien untuk pulang menjadi sangat besar. Selain sudah bosan tinggal di rumah sakit, juga lantaran merasa toh sudah sehat. Itu keputusan yang sangat membahayakan diri sendiri. Terutama kalau tiba-tiba terjadi masalah kesehatan, seperti infeksi. Baik akibat bakteri maupun virus. Bila ini terjadi, dokter mana pun akan kesulitan mengatasinya. Kondisi itu sangat mungkin terjadi, karena semua pasien transplan harus minum obat yang disebut immunosuppressant. Fungsi obat ini untuk menekan ketahanan tubuh agar tidak terjadi rejeksi atau penolakan terhadap organ yang baru ditransplankan. Ketika Angky meninggal kemarin, saya sedang berada di Tianjin. Namun, saya sempat menyarankan agar almarhum menjalani transplan ulang dan pindah ke rumah sakit yang mentransplankan hati barunya.
Namun, kondisi Angky terus memburuk dan hampir sepanjang sisa hidupnya habis untuk keluar masuk ICU di Jakarta dan Singapura. Transplantasi Angky sebenarnya tergolong sukses besar. Buktinya, dua hari setelah transplantasi, dia sudah bisa kirim SMS mengenai kondisi badannya yang langsung sehat. Juga tentang kreatininnya yang langsung normal, padahal sebelumnya sangat tinggi. Di SMS itu dia juga bercerita tentang berat badannya yang langsung turun 20 kilogram lebih. Sebab, ternyata yang membuatnya (sebelum transplantasi) sangat gemuk itu sebenarnya hanya air. Angky, sebagaimana yang pernah dia tuturkan ke harian Business Today, tak pernah tahu bahwa fungsi ginjalnya sudah tidak normal. Dia baru tahu itu pada awal April 2005. Yakni, ketika tiba-tiba dia menemukan bisul yang bernanah di pantatnya.
Meninggal... presiden komisaris H.M. Sampoerna. ’’Beliau sosok pemimpin yang dekat dengan karyawan,” ujarnya. Sejumlah kolega merasa berduka atas kepergian Angky. Salah satunya adalah Komisaris Utama PT Indomobil Suzuki International Soebronto Laras. Dia menilai Angky sosok pekerja keras dan berdedikasi pada perusahaan. Angky merupakan orang kepercayaan taipan Liem Sioe Liong atau Sudono Salim (Om Liem). ’’Hampir 30 tahun Angky bekerja di Grup Salim. Sejak awal 1982-an, dia bergabung dengan Indomobil,” tutur Soebronto. Lulusan aeronautika dari Hamburg, Jerman, pada 1973 itu memulai karirnya di perusahaan otomotif asing, Volskwagen AG Wolfsburg, di posisi overseas production department selama dua tahun. Kemudian, dia bergabung dengan German Motor Mfg (perusahaan gabungan Daimler Benz dan Volkswagen AG) di Jakarta. Selanjutnya, karirnya menanjak dari posisi production manager ke procurement man-
tersangka pada beberapa waktu lalu. Pria asli Jatim ini diduga melakukan korupsi proyek roll out CMS PLN Distribusi Jatim pada tahun 2004-2008 dan diperkirakan merugikan negara sebesar Rp80 miliar. Sebelumnya, KPK telah memeriksa Pembantu Rektor I ITS Prof. Ir. Arif Djunaidy sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi tersebut. Proyek antara ITS dengan PT PLN Distribusi Jatim pada tahun 2003 adalah tentang sistem informasi manajemen tata usaha langganan (SINTUL). Proyek itu merupakan kerja sama antara Fakultas Teknologi Informasi ITS dengan GM PT PLN Distribusi Jatim yang waktu itu dijabat Fahmi Muktar. (*)
Bisul itu membuat Angky tidak bisa duduk karena pantatnya bengkak dan sakit luar biasa. Dari situlah dia tahu bahwa gula darahnya 500 mg/dl dan kreatininnya sudah 3,5 mg/dl. Ini keadaan yang sudah sangat parah, sebenarnya. Sebab, normalnya, gula darah orang (dalam keadaan puasa) tak boleh lebih dari 100 mg/dl. Sedangkan kreatinin orang sehat antara 0,5 sampai 0,9 mg/dl. Tetapi, itulah hebatnya Angky. Meski kondisinya sudah seperti itu, dia tetap bekerja seperti biasa. Andai pantatnya tidak bisulan dan bengkak, bisa dipastikan Angky tak akan berobat. Karena tidak tahan lagi dengan rasa sakit itu, Angky tak membantah ketika dokter menyuruhnya opname. Sebab, selain nanah di bisulnya harus dikeluarkan lewat operasi, rawat inap di rumah sakit itu juga untuk mengatasi gula darah dan kreatininnya. (*)
Sambungan dari Hal. 1 ager hingga menjadi assistant finance director hingga 1981. Soebronto menceritakan, pada awal 1980-an, Grup Salim merekrut banyak profesional untuk bergabung dengan perusahaan yang menjadi agen tunggal pemegang merek (ATPM) Suzuki setelah membeli saham Indomobil (perusahaan milik Soebronto Laras dan Atang Latief). Angky merupakan salah satu di antara para profesional yang direkrut Salim. ’’Selain pintar, dia juga sangat mencintai dunia otomotif,” ungkapnya. Grup Indomobil akhirnya berkembang amat pesat, antara lain, berkat tangan dingin Angky. Indomobil tidak hanya menjadi ATPM Suzuki, tapi juga merekmerek lain seperti Hino, Nissan, Mazda, Volvo, dan Audi. Sejumlah jabatan sempat dipegangnya hingga mundur pada 2002 dengan jabatan terakhir wakil Presdir. ’’Saya sangat terbantu dengan kehadiran Angky,” kata Soebronto yang saat itu masih menjadi Presdir Indomobil. Angky lantas hengkang ke PT H.M. Sampoerna Tbk. pada
2002. Di perusahaan ini, dia membantu Putera Sampoerna yang menjadi CEO. Ketika pada 2005 keluarga Sampoerna melepas sahamnya ke perusahaan rokok asing, Philips Morris International, Angky tetap bertahan. Dia menjadi salah satu orang lama di H.M. Sampoerna yang dipertahankan Philips Morris. Pada 27 Mei 2008, Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT H.M. Sampoerna Tbk. mengangkat Angky sebagai presiden komisaris. Tidak lama kemudian, Grup Salim kembali melirik Angky. Pada 20 Juni 2008, Angky diminta untuk duduk sebagai direktur di PT Indofood Sukses Makmur Tbk. dan juga komisaris di PT Indomobil Sukses International Tbk. Presdir PT Indomobil Suzuki International Gunadi Sindhuwinata menuturkan, dirinya menjenguk Angky di Singapura Minggu pagi (21/6). Saat itu, tekanan darah Angky tidak stabil dan tercatat sangat rendah. Padahal, kata dokter yang menangani kesehatannya, Angky harus mempertahankan tekanan darah pada
level yang cukup stabil. ’’Saat itu, beliau melihat saya datang, tapi kemudian tidur lagi,” katanya. Di rumah sakit, terang Gunadi, seluruh keluarga Angky ketika itu berkumpul. Yakni, ibu, anak, dan adiknya. Dia dapat penjelasan, kemungkinan Angky mengalami komplikasi ginjal setelah menjalani cangkok di Tiongkok setahun lalu. ’’Karena memang ginjal dari luar, perlu adaptasi. Mungkin ginjalnya menolak atau terkena serangan virus. Tapi, dokter yang lebih tahu,” tuturnya. Gunadi mengaku tidak bisa lama membesuk. Sore harinya, dia harus kembali ke tanah air. Tetapi, dia tetap mendapat kabar terakhir soal kondisi Angky. Seorang temannya yang masih berada di Rumah Sakit Mount Elizabeth secara periodik mengirimkan kabar terbaru kesehatan Angky lewat pesan singkat (SMS). Dia dikirimi SMS itu setiap jam. ’’Beberapa kali saya dapat SMS yang menyatakan tekanan darahnya mulai naik. Jadi, kita berharap kondisinya akan mulai membaik. Tapi, Tuhan akhirnya berkehendak lain,” tuturnya. (*)
BERITA UTAMA
SELASA, 23 JUNI 2009
5
Jawa Pos News Network
Kejaksaan Warning Djoko Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto J A K A R TA – K e j a k s a a n Agung sepertinya tidak memberikan toleransi kepada terpidana kasus korupsi dana hak tagih (cessie) Bank Bali Rp546 Djoko Tjandra untuk berlamalama menghirup udara bebas. Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAM Pidsus) Marwan Effendy menegaskan tidak akan memanggil bos Grup Mulia itu untuk kali ketiga. ’’Untuk apa dipanggil-panggil lagi. Kita minta secepatnya didatangkan,’’ tegas Marwan di Kejagung kemarin (22/6). Hal itu menyikapi Djoko yang kembali mangkir untuk kali kedua dari panggilan jaksa di Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. Marwan mengatakan, pihaknya juga tidak bisa menerima permintaan kuasa hukum Djoko untuk menunda pelaksanaan eksekusi. ’’Di dalam undang-undang tidak ada aturan untuk menundanunda eksekusi kecuali hukuman mati,’’ kata mantan kepala Kejaksaan Tinggi Jatim itu. Kejaksaan, lanjutnya, mem-
bantah tidak bersikap tegas dalam mengeksekusi Djoko. Marwan mengaku posisi bos PT Era Giat Prima (EGP) di luar negeri menjadi problem yang dihadapi jaksa sebagai eksekutor. ’’Kalau di dalam negeri tidak datang langsung dicokok. Tapi ini di luar negeri,’’ urainya. Saat ini, jaksa sedang menyiapkan langkah-langkah jika sikap kooperatif tidak ditunjukkan Djoko. Misalnya dengan menggandeng interpol. Apakah dia berstatus buron’’ Marwan tidak menjawab tegas. ’’Kalau tidak ada itikad baik (menyerahkan diri) apa yang tepat kata-katanya,’’ katanya diplomatis. Jaksa Agung Hendarman Supandji juga tidak memberikan ketegasan terkait status Djoko. Dia beralasan belum menerima laporan tertulis dari Kejari Jaksel sebagai eksekutor. ’’Kalau sudah, besok saya sampaikan,’’ katanya sebelum meninggalkan kantornya kemarin petang. Djoko Tjandra dihukum dua tahun penjara dalam putusan peninjauan kembali (PK) Mahkamah Agung. selain itu, dia harus membayar denda Rp15 juta subsider tiga bulan. (*)
Rusuh Iran Berlanjut Laporan AP/AFP/Reuters/ JPNN Editor: Adi Pranoto
CARI BUKTI Kerumunan massa kemarin (22/6) mengerubungi tim investigasi Tiongkok yang menyelidiki ledakan di perusahaan Jingxin Mining yang mengakibatkan 16 orang tewas dan 43 lainnya terluka.
Penyetopan TKI Dikaji Laporan Wartawan JPNN Editor: Adi Pranoto JAKARTA – Pemerintah terus mengkaji rencana penghentian sementara pengiriman tenaga kerja Indonesia (TKI) ke Malaysia. Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Depnakertrans) mulai mematangkan penghitungan untung-rugi seputar rencana tersebut. Itu karena TKI di luar negeri tiap tahun mampu meningkatkan devisa Indonesia sebesar Rp90 triliun atau hampir 10% dari anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN). ’’Selain itu, kami juga sedang berkoordinasi dengan Departemen Luar Negeri, Kapolri, dan Depkumham,’’ ujar Kepala Pusat Hubungan Masyarakat Depnakertrans Sumardoko. Dia mengatakan, koordinasi dengan instansi terkait perlu dilakukan dengan sejumlah pertimbangan.
Seperti kemungkinan adanya dampak meningkatnya angka pengangguran di dalam negeri, serta berkurangnya devisa negara. Karena itu, pihaknya tidak akan melakukan penghentian pengiriman TKI ke Malaysia secara serta merta. Dia menjelaskan, saat ini jumlah TKI yang berada di Malaysia sekitar 2,5 juta jiwa. Sekitar 70% TKI rata-rata memiliki pendidikan SD hingga SMP. Dengan level pendidikan yang pas-pasan itu, mereka cenderung susah berinteraksi dengan majikannya asal Malaysia. Berkaitan dengan itu, Depnakertrans dalam waktu dekat akan mengundang Dubes RI di Malaysia untuk mengetahui kondisi riil para TKI. Saat ini, sekitar 60% TKI berada di sektor informal. Kebanyakan bekerja sebagai pembantu rumah tangga (PRT), buruh bangunan, dan buruh di perkebunan kelapa sawit. (*)
TEHERAN – Permintaan Ayatollah Ali Khamenei pada Jumat untuk tidak meneruskan kekerasan sama sekali tidak digubris para pendukung Mir Hussein Mousavi. Sekitar 1.000 demonstran membanjiri Haft-e Tir square- pusat perbelanjaan terkenal di Tehran kemarin (22/6). ’’Sekitar 1.000 orang berada di sekeliling square. Polisi anti huruhara (siap) mengambil posisi untuk menghukum,’’ ujar salah satu saksi mata seperti dirilis AFP. Ratusan polisi juga turut memenuhi wilayah Hafte Tir untuk menghalau para pendemo. Mereka dilengkapi dengan helm pelindung dan tongkat pemukul baja. Saksi mata melaporkan, polisi sempat mengeluarkan tujuh gas air mata untuk memisahkan satu kelompok demonstran yang berangotakan sekitar 200 orang. Dan setidaknya sebanyak 50-60 orang ditangkap oleh polisi terkait insiden kemarin. ’’Ada banyak sekali polisi,’’ ujar salah satu saksi mata seperti
dilansir Associated Press. Saki mata lainnya juga melaporkan keadaan ketika itu. ’’Helikopter terbang di atas para pendemo di Haft-e Tir square,’’ tuturnya seperti dikutip AFP. Dari laporan tersebut, juga didapatkan informasi bahwa polisi sama sekali tidak mengijinkan orang berjalan dengan bergerombol. Dan polisi menyuruh siapapun yang ada di jalanan untuk tetap berjalan. Pemerintah asing memang telah meminta agen media asing seperti BBC dan VOA meninggalkan Iran. Mereka dianggap melemahkan solidaritas dan mengancam integritas nasional serta menyebabkan disintegrasi Iran. Oleh karena itu, media asing dibatasi aksesnya untuk meliput demonstrasi yang terjadi di Iran. Warga Iran hanya bisa menggunakan Twitter dan Youtube untuk mendapat berita dan video dari negara lain. Hingga kemarin, setidaknya 17 pendemo telah terbunuh dalam insiden demonstrasi dalam seminggu terakhir yang menolak hasil pemilu pada 12 Juni. Termasuk seorang wanita dengan nama depan Neda terbunuh. (*)
Obral Paspor Imigran FOTO AFP
Obama Diancam Al-Qaidah Laporan AP/AFP/Reuters/ JPNN Editor: Adi Pranoto WASHINGTON – Laporan intelijen Jepang bahwa Korea Utara (Korut) siap meluncurkan rudal balistiknya ke Hawaii pada peringatan 4 Juli, ditanggapi serius Gedung Putih. Kemarin (22/6), Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama menegaskan bahwa militer negeri Paman Sam siap menghadapi ancaman serangan
tersebut. ’’Pemerintah dan militer kami sangat siap menghadapi kemungkinan seperti itu,’’ tandas Obama saat diwawancarai Harry Smith, dari CBS News. Terkait ancaman serangan itu, pemimpin 47 tahun itu tidak mau berspekulasi. Tapi, sebagai kepala negara sekaligus kepala pemerintahan pernyataan itu dia lontarkan sebagai jaminan keselamatan terhadap warganya. Wawancara yang direkam Jumat (19/ 6) itu disiarkan secara nasional dalam program The Early Show kemarin (22/6). Sementara itu,
dari Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Al-Qaidah kembali mengancam AS. Dalam peringatan yang ditayangkan stasiun televisi Al Jazeera Minggu (21/6), pemimpin Al-Qaidah Afghanistan menyatakan bahwa pihaknya akan menggunakan senjata nuklir Pakistan untuk menyerang AS. ’’Jika Tuhan berkenan, senjatasenjata nuklir itu tidak akan jatuh ke tangan Amerika, sehingga para mujahidin bisa mengambil-alih dan menggunakannya untuk melawan Amerika,’’ seru Mustafa Abu al-Yazid. (*)
Laporan AP/AFP/Reuters/ JPNN Editor: Adi Pranoto LONDON - Arus imigran terus membanjiri negara-negara yang masuk wilayah Inggris Raya. Diperkirakan, tahun ini bakal diterbitkan 220 ribu paspor baru untuk para pendatang yang memasuki wilayah Inggris, Wales, Irlandia Utara, dan Skotlandia. Jumlah itu terbesar sepanjang sejarah negeri yang berbentuk monarki konstitusional tersebut. Seperti dilansir Daily Mail, dalam tiga bulan pertama tahun ini saja sudah 54.615 permohonan status kewarganegaraan telah disetujui. Meningkat 57% dari periode yang sama tahun lalu. Melihat kecenderungan itu, London yakin jumlah penerima pas-
por akan melampaui rekor tahun 2007, sebanyak 164.540. Tahun lalu totalnya mencapai 129.310. Saat Partai Buruh memenangkan pemilu pada 1997, hanya 37.010 orang yang disetujui untuk mendapat status kewarganegaraan. Artinya, jumlahnya telah meningkat hingga 500% tahun ini. Sejumlah pejabat menyalahkan adanya sosialisasi atas rencana pengetatan persyaratan pengajuan status kewarganegaraan tahun depan oleh kementerian terkait sebagai faktor utamanya. Pemerintah membantahnya. Menteri Imigrasi Phil Woolas mengatakan, sistem baru akan menghemat anggaran negara hingga GBP2 miliar (sekitar Rp32 triliun). ’’Penghematan itu sangat penting untuk kepentingan ekonomi jangka panjang,’’ kata Woolas. (*)
tertembak, Sabtu lalu juga sempat laporan dari stasiun yang melaporkan 4 ditangkap di jalan mengalami bentrokan (*)
b s
BERITA UTAMA
6
SELASA, 23 JUNI 2009
Jawa Pos News Network
Demi Ibu, KakakBeradik Mencuri
Kejati DKI Periksa Mantan Menhub Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA – Mantan pejabat negara yang diduga tersandung kasus korupsi bertambah. Kali ini mantan Menteri Perhubungan (Menhub) Haryanto Danutirto yang harus berhadapan dengan penyidik. Kemarin, salah satu menteri era Orde Baru itu diperiksa oleh Kejati DKI Jakarta. Haryanto diperiksa terkait kasus tukar guling kampus Akademi Ilmu Pelayaran (AIP) yang kini telah berganti nama menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP). ’’Dia diperiksa sebagai saksi. Pemeriksaan terkait prosedur tukar gulingnya,” kata Kasipenkum Kejati DKI Jakarta Budi Panjaitan kemarin (22/6). Pemeriksaan berlangsung se-
lama enam jam. Haryanto mendapat 29 pertanyaan dari tim penyidik yang diketuai Dedi Harahap. Mengenai status Haryanto berikutnya, masih menunggu perkembangan penyidikan. ’’Itu bergantung dari saksi-saksi lainnya,” jelas Budi. Asisten Pidana Khusus Kejati DKI Hidayatullah mengatakan, pihaknya juga akan memanggil dua mantan pejabat lain yang pernah menjabat sebagai Menhub. Yakni Agum Gumelar dan Azwar Anas. Selain itu, penyidik kejati juga memeriksa mantan Menakertrans Abdul Latif. ’’Abdul Latif sudah pernah diperiksa,” kata Hidayatullah. Kasus itu berawal 1992 ketika lahan AIP yang berlokasi di Gunung Sahari diganti dengan tanah di kawasan Marunda, Jakarta Utara. Ketika itu, Menhub Haryanto
Laporan Widisandika Editor: Ade Yunarso
Danutirto menyetujui dengan memberikan rekomendasi kepada PT Mandiri Dita Cipta (MDC), pihak yang mendapat proyek. Hidayatullah menjelaskan, sesuai SK Menkeu No. 350/94 kegiatan semacam itu harus melalui tender terlebih dahulu. Peserta tender minimal lima. Ketika itu, Abdul Latif yang belum menjabat mengajukan proposal dengan nama perusahaan Pasaraya Toser Jaya. Namun, kemudian ada perusahaan baru yakni PT MDC. Kasus terungkap setelah ada audit dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan. Diduga ada kerugian negara Rp7 miliar dari tanah di Marunda. Dari tanah seluas 32 hektare, 10 hektare di antaranya bermasalah. Namun, hingga kini kejati belum menetapkan tersangka dalam kasus itu. (*)
Programkan One Man, One Tree Laporan Segan Petrus S. Editor: Senen BANDARLAMPUNG ñ Sejalan dengan pesatnya pembangunan di Provinsi Lampung ini, kebutuhan bahan baku industri kayu diyakini semakin meningkat. Meski demikian, kini ketersediaan bahan baku kayu malah bertambah sulit. Dirjen Rehabilitasi Lahan dan Perhutanan Sosial Departemen Kehutanan Ir. Indriastuti mengatakan, penyebab kesulitan bahan baku kayu itu karena kondisi kerusakan hutan semakin memburuk. ’’Akibatnya, kayu yang bisa digunakan untuk industri juga semakin berkurang pasokannya,” katanya ketika membuka rakor pengembangan hutan rakyat di Bukit Randu, Bandarlampung, kemarin. Hingga kini, Dinas Kehutan-
an Lampung mendata luas lahan kritis di dalam dan di luar kawasan hutan se-Lampung cenderung meningkat hingga mencapai 509.844 hektare (ha). Untuk lahan potensial kritis seluas 998. 161 ha. ’’Kerusakan kawasan hutan itu karena ulah manusia yang melakukan perambahan, kebakaran lahan, dan pola usaha tani yang tidak tepat. Karena itu, pemerintah terus berupaya melakukan rehabilitasi hutan melalui one man, one tree (satu orang, satu pohon) dan sejuta orang, sejuta pohon,” ajak Indriastuti. Upaya pemerintah yang dibatasi anggaran akhirnya hanya mampu merehabilitasi lahan seluas 101.162 ha. Indriastuti menganggap keterbatasan pemerintah itu sangat membutuhkan bantuan dari peranan seluruh elemen masyarakat dalam mengampanyekan menanam pohon untuk
masa depan. ’’Perlu upaya peningkatan swadaya masyarakat dan peran serta swasta. Antara lain, melalui pembangunan hutan rakyat pola kemitraan yang dapat memperbaiki kualitas lingkungan dan juga strategis dalam mengangkat perekonomian rakyat,” terangnya. Dishut Lampung bekerja sama dengan seluruh elemen telah berhasil membudidayakan tanaman sengon di atas lahan seluas 300 ha yang tersebar di sembilan titik. Antara lain, Negararatu–Kotabumi 10 ha, Payungdadi–Lampung Tengah (20 ha), Tegineneng–Pesawaran (10 ha), Kotaagung–Pesawaran (45 ha), Jabon–Branti–Pesawaran (15 ha), Tanjungbintang–Lampung Timur (50 ha), Pugungraharjo– Lampung Timur (70 ha), Sekampung–Lampung Timur (50 ha), dan Unit II-Tulangbawang (30 ha). (*)
FOTO JPNN
MIRIP LAPINDO: Sejumlah warga meninjau semburan air disertai lumpur bercampur gas belerang di Kampung Astana, Desa Walikukun, Kecamatan Carenang, Serang, kemarin.
KPK-Polisi Beda Versi soal Penyadapan Rani Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen
FOTO JPNN
DIBEKUK: Aciu (37), peracik dan pengedar narkoba jenis pil ekstasi, berhasil dibekuk tim Buser Poltabes Barelang di depan Hotel Swiss in Baloi, Jum’at (19/5).
BANDARLAMPUNG – Demi kedua orang tua dan kelima saudara kandungnya, Susanto (19) malah tersandung masalah. Bersama adiknya, AD (16), ia mengambil satu unit genset milik tetangganya dini hari kemarin. Akibatnya, dua remaja yang sehari-hari menjadi tulang punggung keluarga itu diamankan aparat Polsek Tanjungsenang. ’’Saya mengajak AD karena berat jika harus mengangkat genset sendirian,” ujar Susanto, warga Jl. Cendana No. 30, Tanjungsenang. Ini kali pertama Susanto mencuri. Ia terpaksa karena pekerjaannya mengumpulkan barang rongsokan tak mampu menghidupi keluarganya. ’’Ayah juga sakit-sakitan di rumah,” terangnya. Genset diambil dari rumah Eko (39) dan disembunyikan sekitar sepuluh meter dari sana. Susanto mengaku dirinya masih bingung hendak dijual ke mana genset itu. Yang ia tahu, begitu genset laku, uangnya akan diserahkan kepada ibunya. Pukul 09.30, polisi yang menerima laporan kehilangan melacak kasus ini. ’’Sekitar pukul 11.00, pelaku dapat diamankan di rumah saudaranya,” terang Kapolsek Tanjungsenang AKP Suprayitno mewakili Kapoltabes Bandarlampung Kombespol Syauqie Ahmad. Murtiah (34), ibu Susanto, mengaku tak habis pikir dengan perilaku anak sulungnya tersebut. ’’Anak itu nggak biasanya kayak gitu,” ujar Murtiah. Dia merasa bingung jika Susanto ditahan. Karena, ialah yang selama ini mencari uang. (*)
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) punya versi sendiri soal polemik perintah penyadapan yang sampai ke meja penyidikan Polda Metro Jaya. Komisi yakin nomor handphone (HP) yang disadap selama periode Januari–Maret itu bukanlah nomor Rani Juliani dan Nasrudin Zulkarnaen. Bersama tiga pimpinan dan penasihat KPK, Wakil Ketua Chandra M. Hamzah kemarin (22/6) menjelaskan ihwal penyadapan tersebut kepada wartawan. Komisi menilai berita soal perintah penyadapan HP Rani-Nasrudin semakin simpang siur. Chandra menjelaskan, setelah pemeriksaan di Polda Metro Jaya, pihaknya tak banyak berkomentar soal hasil pemeriksaan.
Ini karena dirinya belum menceritakan ihwal pemeriksaan itu kepada tiga pimpinan lain. Menurut anggota KPK termuda itu, awal tahun lalu Antasari pernah menyampaikan istrinya, Ida Laksmiwati, dihampiri seseorang yang menyampaikan ancaman agar Antasari tak membongkar kasus korupsi. ’’Info itu kami terima, kemudian Antasari memberikan beberapa nomor HP orang yang mengganggu dan mengancam istrinya,” jelasnya. Nomor tersebut selanjutnya diberikan kepada penyelidik untuk dilakukan pemantauan.’’Yang diberikan hanya nomor, tak ada nama pemilik,” ucapnya. Dengan pemantauan itu, ungkap Chandra, KPK ingin mengetahui koruptor mana yang berusaha menghalangi komisi menjalankan tugasnya. ’’Setelah dipantau, berdasar-
kan data yang ada di operator tak ada nama Nasrudin dan Rani,” ucapnya. Setelah berlangsung sebulan, percakapan di nomor telepon itu tak ditemukan indikasi kasus korupsi. ’’Dari voice tak ditemukan indikasi apa pun,” jelasnya. Akhirnya, pada awal Maret penyadapan dihentikan. Menurut dia, penyadapan itu sudah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku di komisi. Di antaranya, penyadapan harus diajukan kepada salah satu pimpinan. Dia menerangkan, penyadapan juga terikat aturan amat ketat. Di antaranya, melalui pengisian formulir. ’’Termasuk apa yang diharapkan dari penyadapan itu,” sambungnya. Aktivitas penyadapan di KPK juga diaudit saban tahun oleh Ditjen Postel. Hasilnya, tak ada pelanggaran dalam aktivitas tersebut.
Mantan ketua Senat Mahasiswa UI itu juga membantah Antasari pernah mendesak agar jangka waktu penyadapan diperpanjang. ’’Dia tak pernah meminta perpanjangan,” ungkapnya. Wakil Ketua KPK Bibit Samad Riyanto menambahkan, penyadapan di KPK itu sebenarnya belajar dari Polri. Tapi, selaras dengan perkembangan zaman, akhirnya komisi belajar ke Jerman. ’’Penyadapan itu hanya untuk penegakan hukum,” tambahnya. Keterangan itu bertolak belakang dengan kepolisian. Dirreskrim Umum Polda Metro Jaya Kombespol Muchammad Iriawan menyatakan, dari lima nomor yang disadap KPK, dua di antaranya adalah milik Rani dan Nasrudin. ’’Yang tiga lagi tanya KPK saja,” ujar Iriawan kepada wartawan di Polda Metro Jaya kemarin (22/6). (*)
SELASA, 23 JUNI 2009
7
Pilpres 8 Juli 2009
DPRD Tetap Tunggu KPU Hearing
Kemarin, Logistik Didistribusikan
Laporan/Editor: Trufi Murdiani
Laporan/Editor: Trufi Murdiani
BANDARLAMPUNG – Komisi A DPRD Lampung memilih untuk memosisikan diri sesuai dengan fungsi dan batas kewenangannya terhadap sikap KPU Lampung. Yakni tetap menginginkan anggota KPU Lampung menghadiri hearing dengan mitra kerjanya tersebut. Ini merupakan hasil keputusan rapat internal Komisi A DPRD Lampung kemarin yang dipimpin ketuanya, Supriadi Hamzah, dan diikuti delapan dari 12 anggota. Fungsi dan kewenangan yang dimaksudkan itu, jelas Supriadi, adalah melakukan legislasi atau pengawasan terhadap penggunaan APBD dalam Pilgub 2008 lalu. ’’Jumat (19/6), KPU telah menyerahkan laporan keuangan pelaksanaan pilgub. Pagi ini (kemarin), kami baru terima dari staf. Namun, laporan itu belum diaudit BPKP,” ujarnya. Atas laporan keuangan itu, lanjutnya, komisi A akan mempelajari dahulu. Kemudian mengevaluasinya. ’’Kami juga akan berkoordinasi dengan pihakpihak terkait, termasuk dengan anggota KPU Lampung yang bersangkutan,” tegas Supriadi. Menurutnya, evaluasi tidak bisa selesai dua hari. Karena itu, komisi A tetap menginginkan KPU Lampung menghadiri hearing untuk menjelaskan penggunaan dana APBD dalam pilgub, hasil keputusan soal suara di dapil VII Tulangbawang, dan persiapan pilpres. ’’Terkait keputusan KPU soal hasil suara di dapil VII Tuba, DPRD tidak bisa mengintervensi KPU,” katanya. (*)
BANDARLAMPUNG ñ Logistik Pilpres 2009 kemarin telah didistribusikan KPU Lampung ke 11 KPU kabupaten/kota se-Lampung. Pelepasan logistik tersebut dilakukan pukul 09.00 WIB di halaman kantor KPU Lampung, Jl. Gatot Subroto, Bandarlampung, dengan enam unit truk. Kebutuhan pilpres yang dibagikan itu terdiri atas sampul, formulir C, alat tulis kantor (ATK), tanda pengenal anggota KPPS, dan perlengkapan di tempat pemungutan suara (TPS). Sementara untuk surat suara, pendistribusiannya langsung dari KPU Pusat ke KPU kabupaten/kota. Sekretaris KPU Lampung Ir. Fahrizal, M.A. menegaskan, kewenangan melipat surat suara ada di KPU kabupaten/kota. Mengenai pengamanan, KPU Lampung berkoordinasi dengan pihak kepolisian daerah. ’’Masing-masing truk yang mengangkut logistik ke kabupaten/kota dikawal enam orang polisi,” ujarnya. Sementara di KPU Kota Bandarlampung, kemarin surat-surat suara tersebut sedang dilipat. ’’Petugas pelipat kertas suara adalah dari KPU Bandarlampung sendiri dan untuk petugas itu ada honornya,” kata Ketua KPU Bandarlampung As’ad Muzammil, S.H., S.Ag. KPU Bandarlampung juga telah menyebarkan logistik pilpres yang diterima dari KPU Lampung. ’’Semua logistik sudah langsung kami bagikan ke PPK, kecuali formulir D dan tanda pengenal KPPS,” katanya, kemarin. Sekretaris KPU Bandarlampung A. Kohar menambahkan, untuk surat suara pihaknya melakukan penyortiran sebelum dibagikan ke PPK. ’’Penyortiran dilakukan bersamaan dengan pelipatan dan belum ditemukan surat suara yang rusak. Jika ada langsung dibakar dan minta gantinya ke KPU Pusat,” paparnya. Dia memastikan pelipatan surat suara selesai tiga hari. ’’Setelah dilipat, di-packing bersama dengan formulir lainnya lalu dimasukkan ke kotak dan disebarkan ke PPK,” jelas A. Kohar. Pada saat pelepasan logistik pilpres di KPU Lampung kemarin, secara hampir bersamaan datang tiga gelombang unjuk rasa. Masingmasing, aksi istigasah oleh Baitul Muslimin Indonesia dan dua aksi unjuk rasa dengan tuntutan berbeda. Yakni yang digelar Forum Simpatisan dan Kader PDIP Provinsi Lampung serta yang digelar Sukarelawan Perjuangan Rakyat Pembebasan Tanah Air (Spartan). Menanggapi aksi ini, Sekretaris KPU Lampung Ir. Fahrizal, M.A. menegaskan hal itu wajar dan tidak mengganggu kinerja KPU. (*)
FOTO TRUFI
LOGISTIK: Staf sekretariat KPU Bandarlampung mulai melipat surat suara kemarin. Selanjutnya, surat suara ini akan didistribusikan ke PPK.
Parpol Siapkan Kader Terbaik Laporan Dina Puspasari Editor: Trufi Murdiani BANDARLAMPUNG – Menjelang pilkada sembilan kabupaten/ kota se-Lampung pada 2010, sejumlah partai politik (parpol) merapatkan barisan. Parpol-parpol mempersiapkan kader terbaiknya untuk dicalonkan sebagai kepala daerah. Di tengah kesibukan mengurusi pilpres, Partai Demokrat (PD) sepakat merekomendasikan calon kepala daerah pada September 2009 mendatang. Ini dilakukan setelah par-
tai pemenang pemilu ini mengatur pimpinan dewan se-Lampung. Sekretaris DPD PD Lampung Fajrun Najah Ahmad mengatakan, kini partainya belum merekomendasikan siapa pun sebagai bakal calon bupatiwali kota. ’’Kalau ada yang mengaku direkomendasikan dari PD, itu hanya statemen pribadi,” kata Fajar, sapaan akrabnya. Nantinya, kata dia, PD akan membentuk Tim 9 untuk mengurusi masalah pilkada. Tim yang diketuai Ketua DPD PD Lampung Zulkifli Anwar ini bertugas untuk menyeleksi, memverifikasi, dan mengusulkan bakal
calon kepala daerah kepada DPP PD. ’’Kami menentukan akan memprioritaskan kader, walaupun kini belum ada pembicaraan soal itu,” kata Fajar kepada Radar Lampung. Syaratnya, kata dia, kader harus memimpin untuk rakyat. Selain kemampuan, calon kepala daerah dari internal PD harus memiliki elektabilitas yang tinggi dan track record yang bagus. Fajar mengaku bahwa kini sudah banyak tokoh yang melakukan komunikasi politik dengan PD untuk mencalonkan diri sebagai kepala daerah. Terutama calon bupati untuk
empat kabupaten pemekaran, yakni Pesawaran, Mesuji, Tulangbawang Barat, dan Pringsewu. Memprioritaskan kadernya untuk maju dalam pilkada juga dilakukan DPD Partai Golkar (PG) Lampung. Pembahasan mekanisme seleksi calon kepala daerah akan dibahas seusai Musyawarah Nasional (Munas) PG. ’’Kita akan membuat aturan tentang pilkada pada munas tersebut. Pascamunas, baru akan ditentukan mekanisme dan nama-nama yang akan maju. Tapi, kita tetap majukan kader dari kita,” kata Wakil Ketua DPD PG Lampung Riza Mirhadi.
Sekretaris DPD PDIP Lampung Nurhasanah juga senada. Partai berlambang moncong putih ini bahkan telah mempersiapkan kader-kadernya sejak dini. ’’Kami sudah siap pilkada karena mayoritas suara kami di daerah mencukupi dan tidak harus koalisi,” kata Nurhasanah yang meski didesak, namun enggan menyebutkan nama-nama kader yang akan dimajukan dalam pilkada. Wakil ketua DPRD Lampung ini menambahkan, kader internal sudah dipersiapkan jauh hari dan sedang digodok. Pembukaan pendaftaranakan dimulai awal 2010. (*)
8
Pilpres 8 Juli 2009
SELASA, 23 JUNI 2009
SBY Janji Lindungi Nelayan Tradisional Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen PADANG ñ Capres SBY didampingi Ny. Ani Yudhoyono meninjau pedagang dan nelayan ikan di Pantai Purus, Padang, Sumatera Barat, kemarin. Kunjungan ke sentra perikanan Kota Padang ini mengawali kampanye SBY di Sumbar. Dalam kunjungan itu, SBY sempat berdialog dengan tiga orang pedagang ikan. Di antaranya, Edi, Solichin, dan Alamsyah. Secara spontan, para pedagang ikan dan nelayan menyampaikan uneg-unegnya di hadapan capres yang diusung 24 papol tersebut. Ada juga sebagian yang agak grogi karena sebelumnya mereka tidak tahu bakal didatangi SBY.
Edi misalnya, berharap SBY bisa menertibkan nelayan yang menangkap ikan dengan pukat harimau. ’’Kami minta nelayan nakal bisa ditertibkan. Kalau ikan diambil dengan pukat, nasib anak cucu kami nanti gimana,” ujarnya. Menjawab keluhan itu, SBY menegaskan pembangunan perikanan akan menjadi prioritas pemerintah. Nelayan tradisional, kata SBY, harus dilindungi agar lebih sejahtera. Ia berjanji akan menata pelabuhan, tempat melaut, dan penyediaan BBM yang lebih mudah diakses nelayan. ’’Yang pasti, pemberdayaan masyarakat pesisir akan ditingkatkan dan dilanjutkan,” ujar SBY dan langsung disambut dengan kata-kata lanjutkan oleh para nelayan dan pedagang ikan. Dalam mener-
tibkan nelayan nakal, SBY meminta peran aktif daerah. Sebab, tidak mungkin semuanya diurus pemerintah pusat. Berbeda dengan Edi, Solichin mengeluhkan bantuan langsung tunai (BLT) yang terkadang tidak tepat sasaran. Namun, SBY menegaskan semua bantuan pemerintah akan dikawal ketat sehingga tepat sasaran. SBY juga menyempatkan diri berdialog dengan anak Solichin. Ketika SBY menanyakan citacita Vino (anak Solichin) bersama dua rekannya, spontan mereka menjawab, ’’Tentara”. SBY langsung tertawa, ’’Wah, ini sudah bisa satu jadi peleton,” ujarnya. SBY juga sempat bertanya tentang koperasi nelayan. Ternyata di Purus belum ada dan pembentukannya baru tahap perencanaan. (*)
Surat Suara Rusak tak Lebih 1 Persen Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA – Wakil Kepala Biro Logistik KPU Boradi optimistis surat suara pilpres yang rusak sangat sedikit. Sebab, desain surat suara pilpres jauh lebih simpel daripada surat suara pemilu legislatif. ’’Memang belum ada laporan semuanya. Tapi, surat suara rusak, tampaknya, tak sampai 1 persen,” kata Boradi di gedung KPU, Jakarta, kemarin (22/6). Dia memperkirakan yang rusak tak mencapai 1,79 juta lembar dari total 179 juta surat suara. Sampai kemarin, berdasar laporan dari da-
erah, jumlah surat suara yang rusak memang sangat sedikit. Ada daerah yang lapor bahwa surat suara yang rusak hanya sembilan lembar. Bahkan ada yang hanya satu lembar. ’’Jadi memang nggak banyak yang rusak,” ujarnya. Memang, lanjut Barodi, ada informasi bahwa surat suara yang rusak di Kota Gresik mencapai ribuan. ’’Setelah dicek, ternyata informasi tersebut tidak benar,” terangnya. Definisi surat suara rusak adalah yang cetakannya kabur. ’’Misalnya, gambarnya berbayang-bayang dan tidak jelas,” katanya. Kemudian surat suara juga dinyatakan rusak jika sobek dan ber-
lubang. Boradi menegaskan, surat suara yang rusak itu menjadi tanggung jawab percetakan. Menurut dia, percetakan harus menyediakan surat suara pengganti. KPU, lanjutnya, menargetkan surat suara sudah sampai ke seluruh kabupaten atau kota pada 28 Juni 2009. Kemudian surat suara tersebut harus sudah sampai di tempat pemungutan suara (TPS) satu hari sebelum pemungutan suara. Saat ini, kata Boradi, surat suara itu sudah didistribusikan dari perusahaan percetakan. Ada surat suara yang sudah sampai di kabupaten atau kota, ada pula yang masih dalam proses perjalanan. (*)
FOTO JPNN
BELI IKAN: Capres SBY bersama Ibu Ani Yudhoyono dan Sekjen PAN Zulkifli Hasan saat memborong ikan di Kampung Nelayan Pantai Purus, Padang, Sumatera Barat, kemarin.
Ajak Selamatkan Kekayaan Negara Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen BATANG – Cawapres Prabowo Subiyanto kemarin menggelar kampanye terbuka di Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Pasangan dari capres Megawati Soekarnoputri ini berorasi di hadapan puluhan ribu pendukungnya yang memadati Lapangan Ampera, Kecamatan Bandar. Pada orasinya yang disampaikan selama 30 menit, Prabowo mengajak seluruh masyarakat untuk menyelamatkan kekayaan Indonesia yang selama ini banyak dibawa oleh orangorang luar negeri. Menurutnya,
setiap tahun kekayaan Indonesia yang dibawa ke luar mencapai Rp200 triliun. ’’Apakah kekayaan yang kita miliki ini akan selamanya bocor ke tangan orang-orang asing. Akan selalu dibawa ke luar negeri dan tidak tinggal di dalam (negeri). Karena itu, mari kita bersama-sama selamatkan kekayaan negeri ini. Caranya dengan memilih pasangan nomor 1 Megawati-Prabowo,” ajak Prabowo disambut pekikan merdeka oleh para peserta kampanye. Menurutnya, sistem yang dilakukan oleh pemerintahan sekarang ini adalah salah. Karena sistem tersebut hanya mempentingkan segelintir manusia. ’’Kalau
seperti itu terus tidak mungkin masyarakat akan sejahtera, pengangguran akan dapat kerja dan pegawai negeri akan naik gajinya. Karena itu, kita harus selamatkan kekayaan kita,” jelasnya. Dengan penyelamatan kekayaan negara, secara otomatis akan membentuk perubahan di negeri ini. Uang yang berhasil diselamatkan tersebut nantinya dapat digunakan untuk membangun sekolah-sekolah, rumah sakit, membeli tanah untuk rakyat miskin, dan membuka lapangan pekerjaan bagi para pengangguran. ’’Perlu saudara-saudara ketahui, BLT (bantuan tunai langsung) yang diberikan pemerintah adalah hasil dari utang luar ne-
geri. Bahkan, menurut menteri keuangan (Sri Mulyani), pasca 2009 BLT sudah tidak ada lagi. Ini jelas bahwa BLT telah dimanfaatkan untuk kepentingan pemilu,” tandasnya. Karena itu, pihaknya meminta kepada warga negara Indonesia untuk tidak salah memilih pemimpin bangsa. ’’Kalau kita salah memilih, saya percaya kita masih akan menderita. Karena itu, masyarakat harus berani memilih pemimpin yang prorakyat dan itu adalah pasangan MegaPrabowo,” pungkas Prabowo sebelum meninggalkan lokasi kampanye untuk melanjutkan perjalanannya ke Desa Wonobodro, Kecamatan Bladobatang. (*)
Sepuluh Parpol Alihkan Dukungan ke JK-Wiranto Laporan Wartawan JPNN Editor: Senen JAKARTA – Hampir seharian penuh, cawapres pasangan nusantara Wiranto melakukan kampanye dengan menelusuri jejak sastrawan Chairil Anwar dari Karawang–Bekasi kemarin (22/ 6). Karawang merupakan salah satu basis Partai Golkar di Jawa Barat. Berangkat dari kediaman di Jl. Bambu Apus, Jakarta Timur, Wiranto yang didampingi Hj. Rugaya Usman (Uga Wiranto) dan beberapa petinggi Partai Hanura dan Partai Golkar mengunjungi Pasar Baru Karawang.
Di pasar tradisional ini, Wiranto dan Ibu Uga memborong barang dagangan. Dimulai di blok perabotan dengan membeli sapu ijuk, sendok nasi, gayung, dan gelas. Melewati blok sembako, Wiranto membeli tahu, tempe, dan kelapa parut. Karena sedang sakit tenggorokan, tak lupa Wiranto membeli beras kencur dengan harga Rp50 ribu. Kedatangan cawapres ini membuat suasana pasar menjadi lebih ramai. Banyak orang berdatangan dan berteriak histeris memanggil nama Wiranto. Nurul Arifin, calon legislatif Partai Golkar pada Pemilu 2009 daerah pemilihan Karawang dan Purwa-
karta yang ikut dalam rombongan, tidak lupa mengingatkan pengunjung Pasar Baru untuk memilih pasangan JK-Wiranto. ’’Ulah hilap nomor tilu (jangan lupa nomor tiga),” ajak Nurul yang lebih dikenal sebagai selebritis itu. Dari Pasar Baru Karawang, Wiranto dan rombongan mengunjungi JK Center yang letaknya tidak jauh dari pasar tradisional itu. Di JK Center, mantan panglima ABRI ini bersilaturahmi dengan tokoh setempat. Yang menarik, Hj. Uga Wiranto tidak melewatkan kesempatan untuk menyumbangkan suaranya dengan menyanyikan sebuah lagu berjudul Contreng Nomor 3.
Sebelum mengakhiri kegiatannya di Bekasi, Wiranto berkampanye di Asrama Haji Bekasi. Ribuan orang memadati gedung di Jl. Kemakmuran, Bekasi Selatan, itu. Para pengunjung yang sudah menanti sejak siang berteriak histeris ketika Wiranto memasuki ruangan. Wiranto dan istri hanya tersenyum sambil melambaikan tangan. Yang menarik, ketika Wiranto berorasi di atas panggung, puluhan orang dengan membawa bendera sepuluh partai yang berbeda masuk gedung dimulai dengan kader yang menggunakan atribut Partai Amanat Nasional (PAN). (*)
9
SELASA, 23 JUNI 2009
0 MESIR
V
AS
3
Tidak Percaya Dampingi Samba
HEADING Bek Brazil Luisao (kanan) melakukan heading dalam babak penyihan terakhir grup B melawan Italia kemarin dini hari. FOTO AFP
SEBELUM laga lawan Mesir kemarin dini hari, publik dan pengamat sudah meramal kalau peluang Amerika Serikat (AS) lolos semifinal telah tertutup. Pasalnya, di dua laga sebelumnya, AS menderita kekalahan dengan skor telak. Sikap pesimistis juga diperlihatkan punggawa The Sam Army –julukan AS. Hingga wasit meniup peluit akhir, mereka masih belum percaya kalau AS lolos ke babak berikutnya. Termasuk Clint Dempsey, yang mencetak dua dari tiga gol kemenangan AS atas Mesir dalam laga di Stadion Royal Bafokeng, Rustenburg, itu. Masing-masing pada menit ke-63 dan 71. Satu gol lagi dilesakkan Charlie Davies pada menit ke-21. ’’Saya baru menyadarinya ketika pelatih (pelatih AS Bob Bradley, Red) mengatakannya,” kaat Dempsey di sesi konferensi pers seusai pertandingan, sebagaimana dilansir Associated Press. Pemain AS memang tidak tahu berapa skor Brazil versus Italia di Pretoria hingga usai pertandingan. ’’Saya dan rekan-rekan memang hanya fokus di lapangan, dengan misi mengakhiri pertandingan semaksimal mungkin,” sambung Dempsey yang bermain di Fulham itu. Hal senada diungkapkan defender AS Jay DeMerit. Pemain asal Watford itu masih belum yakin timnya mendampingi Samba (julukan timnas Brazil) hingga bangun di pagi hari seusai laga. ’’Saya harus kembali memutar tayangan televisi agar yakin dengan fakta itu dan bukannya bermimpi,” tuturnya kepada Reuters. Lain lagi cerita Landon Donovan, gelandang serang sekaligus kapten tim AS. Donovan sejatinya sudah diberi tahu salah satu staf pelatih bahwa Italia sudah tertinggal 0-3 dari Brazil ketika jeda pertandingan. ’’Saya hanya merespons dingin informasi kala itu. Saya baru benar-benar enjoy ketika kami mencetak gol ketiga ke gawang Mesir,” jelas pemain dengan 110 caps dan 39 gol tersebut. (jpnn)
PRESTASI AS DI PIALA KONFEDERASI 1992
Peringkat ketiga*
1999
Peringkat ketiga
2003
Juru kunci fase grup
2009
Semifinal**
Catatan : *Piala Konfederasi masih bernama King Fahd Cup **Masih progres
0
Laporan Wartawan JPNN, PRETORIA Editor: Eko Nugroho PRETORIA - Italia datang ke Piala Konfederasi 2009 dengan status juara dunia. Namun, predikat menterang itu ternoda seiring tersingkirnya Italia di babak kualifikasi. Gli Azzurri –julukan Italia– gagal menembus semifinal setelah kalah 0-3 dari Brazil pada laga di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, kemarin dini hari. Italia pun gagal ke semifinal dalam penampilan pertama di Piala Konfederasi. Yang menyakitkan, Fabio Cannavaro dkk. tereliminasi setelah kalah dalam urusan produktivitas gol dengan Amerika Serikat (AS). Dalam laga di Stadion Royal Bafokeng, Rustenburg,
ITALIA
yang digelar bersamaan waktunya, The Sam Army –julukan AS– lolos dari lubang jarum setelah melumpuhkan Mesir 3-0. Kemenangan itu mengantarkan Landon Donovan dkk. sebagai runner-up grup B. AS dan Italia sejatinya sama-sama mengemas tiga poin dan mengalami defisit dua gol. Namun, AS diuntungkan dengan aturan produktivitas gol memasukkan lebih baik. AS mencetak empat gol dan kemasukan enam. Sementara, Italia mencetak tiga gol dan kebobolan lima. Selanjutnya, AS bakal menantang Spanyol di semifinal yang dimainkan di Stadion Free State, Bloemfontein, 24 Juni nanti. Semifinal lainnya mempertemukan juara bertahan Brazil meladeni tuan ru-
V
3
BRAZIL
mah Afsel di Stadion Ellis Park, Johannesburg (25/6). Gagal menembus semifinal membuat para penggawa Italia berduka. Kiper Gianluigi Buffon menyatakan harus ada perombakan di skuad Italia untuk menghadapi Piala Dunia 2010. Dia berharap kemampuan pemain muda Italia cepat berkembang. ’’Sudah seharusnya pemain muda Italia tampil. Saya harap pemain seperti Davide Santon dan Giuseppe Rossi mengambil alih peran kami,” kata Buffon di mixed zone Stadion Loftus Versfeld. Di sisi lain, pelatih Brazil Carlos Dunga mengaku bangga dengan kemenangan telak atas Italia. Namun, dia tidak
Setelah Mesir, Giliran Brazil
FOTO AFP
CETAK GOL: Gelandang AS Clint Dempsey (8) merayakan keberhasilannya mencetak gol kemarin dini hari.
SATU lagi kontestan Piala Konfederasi 2009 menjadi korban pencurian. Setelah Mesir, nasib apes menimpa Brazil. Peristiwanya terjadi Jumat lalu (19/ 6), tapi baru diungkap kemarin. Menurut Rodrigo Paiva, juru bicara timnas Brazil, sejumlah uang dan jaket para pemain Samba –julukan Brazil– lenyap dari kamarnya di Hotel Centurion Lake, Pretoria. Kabarnya, pencurian tersebut terjadi ketika para pemain Brazil sedang bersafari. La Repubblica punya versi yang berbeda. Kabarnya, percurian terjadi saat Brazil bertanding melawan Italia pada laga pamungkas grup B di Pretoria kemarin dini hari. Yang menjadi korban bukan hanya pemain, tapi juga staf Brazil. Bek Brazil Kleber adalah salah satu korban. Dia mengaku kehilangan sejumlah barang. Hal yang sama menimpa beberapa pemain dan staf timnas Brazil. Korban lain adalah physiotherapist timnas Brazil Odmir Carmo yang kehilangan jaket dan uang. ’’Kleber mengaku telah kehilangan uang. Beberapa pemain lain sedang memeriksa apakah mereka juga kehilangan. Pihak hotel telah menyatakan kepada kami bahwa mereka akan menginvestigasi apa yang sebenarnya terjadi,’’ kata Paiva. Sementara itu, Mesir kesal lantaran
para pemainnya dituding mengencani pekerja seks komersial (PSK) dan berakibat hilangnya sejumlah uang mereka. Kubu Mesir membantah pemberitaan yang telanjur beredar di sejumlah surat kabar di Afsel. Menurut versi Mesir, ada lima pemainnya yang menjadi korban pencurian. Pintu kamar mereka didobrak dari luar. Penjelasan itu untuk membantah pemberitaan sejumlah surat kabar yang mengatakan bahwa pemain Mesir sempat mengencani PSK sebelum terjadi pencurian. (jpnn)
KARIR Ponte Preta Rennes Sao Paulo FC Porto Sevilla
DATA DIRI
FOTO AFP
KLASEMEN GRUP B 1. Brazil 3 3 3 1 2. AS 3. Italia 3 1 4. Mesir 3 1
0 0 0 0
0 2 2 2
10-3 4-6 3-5 4-7
9* 3* 3 3
CATATAN: * LOLOS SEMIFINAL
Dua Gol untuk Anak
1997-2000 2000-2001 2001-2004 2004-2005 2005-.......
LUIS FABIANO CLEMENTE
ingin mengomentari terlalu banyak permainan Italia. ’’Saya senang dengan permainan tim kami yang tampil dalam kelas sesungguhnya. Kami datang untuk juara dan pemain kami bekerja keras untuk itu,” kata Dunga dalam jumpa pers seusai laga. Menghadapi Afsel di semifinal, Dunga mengisyaratkan tidak akan melakukan perubahan frontal. Mantan kapten Brazil itu akan tetap menurunkan pemain yang berada dalam kondisi terbaik. (*)
Nama Lahir Tinggi Posisi Klub
: Luis Fabiano Clemente : 8 November 1980 : 1,83 meter : Striker : Sevilla (Spanyol)
EKSPRESI Luis Fabiano tampak ceria. Striker Brazil itu menebar senyum dalam jumpa pers setelah pertandingan melawan Italia di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, kemarin dini hari. Ada apa? ’’Saya senang hari ini (kemarin, Red). Saya tidak menyangka mencetak dua gol ke gawang Italia,” kata Fabiano dalam bahasa Portugis yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris. Striker klub Spanyol Sevilla itu mencetak dua gol saat Samba –julukan Brazil– menghancurkan Italia 3-0 di laga terakhir grup B. Dua gol itu dicetak Fabiano pada menit ke-37 dan 43. Dua gol itu menahbiskan Fabiano sebagai pemain terbaik di laga tersebut. Itu adalah gol ketiga dalam tiga laga bersama Brazil di Piala Konfederasi 2009. Fabiano mempersembahkan dua golnya ke gawang Italia untuk buah hatinya yang berada di Brazil. Menurut Fabiano, dua anaknya selalu mendukung setiap pertandingan Brazil. ’’Satu gol untuk Giovanna, satu gol untuk Gabriel,” bebernya. (jpnn)
9
SELASA, 23 JUNI 2009
SOCCERLINE
Douglas Maicon
Jalan Berliku Menuju Bernabeu
Ibra-Maicon Bisa
BABAK utama Liga Champions baru berlangsung pada 26 September mendatang. Sementara, finalnya berlangsung 22 Mei tahun depan di Santiago Bernabeu (markas Real Madrid). Namun, tim-tim yang harus merangkak dari kualifikasi harus bersiap mulai sekarang. Sebab, UEFA kemarin telah menggelar drawing putaran pertama dan kedua di markas besarnya. Untuk putaran pertama diikuti empat tim. Yakni Sant Julia (juara Liga Andorra) melawan SP Tre Friori (kampiun San Mariono), serta FC Hibernians (Malta) berhadapan dengan FK Mogren (Montenegro). First leg akan dilaksanakan 30 Juni dan 1 Juli, sedangkan leg berikutnya dihelat 7 dan 8 Juli. Sementara, putaran kedua diikuti 36 klub dari 32 negara, ditambah dua klub pemenang dari putaran pertama. Hanya 18 tim di fase ini yang bisa lolos ke babak berikutnya. Dan meski baru fase awal, pertarungan sengit sudah mulai terlihat. FC BATE Borisov, misalnya. Juara Liga Belarusia yang berhasil menembus penyisihan grup tahun lalu itu harus memulai langkah dari fase ini. Mereka ditantang juara Makedonia GP Skopje. Sementara, juara Irlandia Utara FC Glentoran harus menghadapi wakil Israel, Maccabi Haifa. Leg pertama putaran kedua akan dihelat pada 14-15 Juli, sedangkan leg keduanya dilaksanakan pada 21 dan 22 Juli. (jpnn)
Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho MILAN – Dugaan kalau pamor Serie A bakal semakin meredup, tampaknya, bukan isapan jempol belaka. Sebab, setelah ditinggal pergi Ricardo Kaka (dari AC Milan ke Real Madrid), kompetisi paling elite di Italia itu juga memiliki daya magis di lapangan. Pemain tersebut adalah bomber Inter Milan Zlatan Ibrahimovich. Kemungkinan ’’kaburnya” bomber yang akrab disapa Ibra itu diungkapkan sendiri oleh Presiden Inter Milan Massimo Moratti. Tak hanya Ibra, Inter kemungkinan besar juga akan melepas bek kanan timnas Brazil Douglas Maicon. Menurut Moratti, kemungkinan kedua pemain itu bertahan di Giuseppe Meazza 50:50. ’’Sebagai seorang fans, saya ingin keduanya bertahan. Tapi sebagai presiden klub, saya harus pula memikirkan keseimbangan neraca keuangan,” kata Moratti kepada Il Giornale seperti dilansir situs Goal. Moratti mengakui, beberapa kali Ibra dan Maicon menyatakan keinginannya untuk pergi dari Inter Milan. ’’Jika ingin pergi, mereka bisa pergi. Jika kami memaksa mereka bertahan, maka itu akan kontraproduktif,” sambungnya. Sampai saat ini, menurut Moratti, belum ada klub yang serius menyatakan ketertarikannya untuk memboyong Ibra dan Maicon. Awal bulan lalu, Moratti sempat bertemu Presiden Barcelona Joan Laporta. Tapi, dalam pembicaraan tersebut, Laporta tidak terlihat serius meminati Ibrahimovich. Sedangkan untuk Maicon, menurut media Italia dan Spanyol, Moratti akan melakukan pertemuan
Menang, Mali Buka Peluang PELUANG Mali untuk menembus putaran final Piala Dunia 2010 masih terjaga. Setelah di dua laga sebelumnya hanya bisa memetik satu poin, kemarin dini hari mereka berhasil memetik kemenangan. Tambahan tiga poin itu diperoleh saat menjamu Benin di Stadion Nasional Bamako. Di laga tersebut, Frederick Kanoute dkk. menang 3-1 (1-1). Dan dengan tambahan tiga poin tersebut, Mali kini naik ke peringkat kedua klasemen sementara grup D, menggeser posisi Benin. Motivasi Mali untuk memenangkan laga sangat tinggi. Namun, mereka sempat dikejutkan oleh gol Seidath Tchomogo ketika pertandingan baru berjalan 12 menit. Sembilan menit kemudian, Mali berhasil menyamakan kedudukan lewat Modibo Maiga. Di babak kedua, tuan rumah menaikkan tempo permainan. Hasilnya, memasuki menit ke-75, Mali balik memimpin setelah Mamadou Diallo menjebol gawang Benin. Ketika waktu normal menyisakan tujuh menit, bomber klub Sevilla Frederic Kanoute memperbesar keunggulan tuan rumah menjadi 3-1. Stephen Keshi, pelatih Timnas Mali, mengatakan, meski tertinggal lima poin dari Ghana dan pertandingan babak kualifikasi hanya menyisakan tiga laga lagi, timnya masih punya kans untuk lolos meski berat. “Segala kemungkinan masih bisa terjadi. Setelah ini, kami akan bekerja keras untuk terus menang di tiga laga sisa,” ujar Keshi seperti dilansir situs FIFA. Di grup E, Guinea juga memperpanjang napas setelah memetik kemenangan perdananya dengan mengalahkan Mawali 2-1. Dua gol kemenangan tuan rumah diborong Pascal Feindouno menit ke-24 dan 42. Satu-satunya gol tim tamu dicetak Chiukepo Msowoya satu menit sebelum pertandingan usai. (jpnn)
IFA Ingin Perpanjang Bora KEBERSAMAAN Iraq dengan Bora Milutinovic memang berakhir Senin lalu (21/6). Tapi, Federasi Sepak Bola Iraq (IFA) rupanya tak ingin kehilangan Bora begitu saja. Sebagaimana dikatakan Presiden IFA Hussein Said Mohammed, pihaknya siap merayu pelatih berdarah Serbia-Meksiko itu agar bersedia meneken perpanjangan kontrak. Bora (64) hanya dikontrak tiga bulan oleh IFA. Yakni sejak 8 April lalu hingga pergelaran Piala Konfederasi di Afrika Selatan (Afsel). Berhubung kiprah Iraq di turnamen ini hanya sampai fase grup, tugas Bora menakhodai Singa Mesopotamia -julukan Iraq- otomatis berakhir. “Dia (Bora) memang hanya kami kontrak tiga bulan karena dia yang menginginkannya. Sulit baginya tinggal bersama keluarganya di Iraq,” kata Hussein sebagaimana dilansir AFP. Belum adanya stabilitas keamanan di Iraq menjadi alasan Bora enggan melanjutkan kerja sama dengan jawara Piala Asia 2007 itu. Biasanya, pelatih timnas harus berkeliling ke seantero negeri untuk memantau pemain pilihannya. Tapi, dalam kasus Bora, justru para pemain Iraq yang datang ke Baghdad, ibu kota Iraq, untuk menjalani proses seleksi. (jpnn)
dengan Presiden Real Madrid Florentino Perez. ’’Tapi, tampaknya, Real Madrid tidak punya keinginan merekrut pemain-pemain bertahan. Bahkan tidak sama sekali. Ini menguntungkan karena Maicon adalah bek terbaik dunia,” bebernya. Lalu, berapa harga yang dibanderol Inter Milan untuk dua pemain bintangnya itu. Media-media Italia melansir jika manajeman Nerazzurri, sebutan Inter Milan, memasang harga 30 juta pounds (Rp504 miliar) untuk Maicon dan 80 juta pounds (Rp1,3 triliun) untuk Ibrahimovich. Maicon sendiri mengaku kalau dirinya tak berniat meninggalkan Inter. Tapi, dia juga tak menjamin masa depannya di Giuseppe Meazza (markas Inter), jika manajemen klub tak juga memberikan penghargaan sepadan atas pengabdiannya selama tiga musim terakhir. Sepanjang dibukanya bursa transfer akhir musim ini, Maicon memang terus menuntut manajemen untuk lebih memperhatikan beberapa pilar penting Nerazzurri seperti dirinya. Sejauh ini, Maicon mengaku kesal dengan perlakuan manajemen klub yang terkesan menyepelekannya, dan justru memberi perhatian khusus kepada Ibra. Kondisi itu membuat Maicon mulai ragu dengan komitmennya bersama Inter. ’’Tadinya, saya yakin 100 persen untuk melanjutkan karir bersama Inter. Tapi, kini saya tidak lagi yakin dengan pendirian saya, dan itu bukan salah saya. Seperti yang saya katakan sebelumnya, saya bahagia di Inter. Tapi, saya pikir mereka (Inter) harus memberikan saya sedikit penghormatan atas apa yang telah saya lakukan untuk Inter selama tiga tahun terakhir. Saya rasa, ini adalah hal yang wajar,” beber pemain yang terikat kontrak hingga 2013 itu. (*)
Peringatan Mendiang Marc-Vivien Foe di Piala Konfederasi 2009
Bikin Laga Khusus Jelang Final, Wajibkan Tim Bawa Alat Kejut Jantung Nama Marc-Vivien Foe tak bisa dipisahkan dengan Piala Konfederasi. Sebab, dia adalah pemain Kamerun yang meninggal dunia di turnamen ini enam tahun silam akibat serangan jantung. Nah, kini FIFA akan menghelat seremoni khusus untuk mengenang Foe. Laporan Wartawan JPNN Editor: Eko Nugroho AWAN kelabu memayungi Stade de Gerland, Lyon, Prancis, pada 26 Juni 2003. Ketika itu, dunia dikejutkan oleh meninggalnya MarcVivien Foe, saat Kamerun menghadapi Kolombia di semifinal. Awalnya, semua terlihat amanaman saja. Foe yang turun sejak menit awal, tak menunjukkan tandatanda sakit. Namun, pada menit ke72, Foe mendadak limbung dan tak sadarkan diri. Pertolongan pertama tim medis lapangan tak membuahkan hasil, meski sudah memberikan bantuan napas via tabung oksigen. Akhirnya, pemain 28 tahun itu dilarikan ke ruangan medis Stadion Gerland untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Tapi, setelah 45 menit, Foe akhirnya mengembuskan napas terakhir. Beberapa hari kemudian, baru terungkap bahwa Foe yang tengah menjalani caps ke-64 bersama timnas Kamerun itu mengalami hypertrophic cardiomyopathy. Yakni kelainan berupa penebalan dinding jantung sehingga mencegah aliran darah masuk jantung. Nah, untuk memperingati insiden itu, FIFA berencana menggelar laga khusus jelang final Piala Konfederasi di Stadion Ellis Park, Johannesburg, Minggu nanti (28/6). ’’Bakal ada acara spesial memperingati mendiang Marc-Vivien Foe. kami akan mengumumkannya lebih lanjut dalam beberapa hari ke depan,” kata juru bicara FIFA sebagaimana dilansir di situs resmi organisasi kemarin (22/6). Harus diakui, insiden meninggalnya Foe menjadi sorotan dunia kala itu. Terutama karena masih lemahnya pengawasan medis terhadap pemain di lapangan hijau. Terlebih, meninggalnya Foe terjadi di ajang ’’milik” FIFA. Sehingga, secara tidak langsung, otoritas sepak bola sejagat itu ikut dikenai tanggung jawab. ’’Kasus Foe memberi dampak luar biasa, yakni bagaimana sepak bola mulai belajar tentang ilmu jan-
FOTO NET
DITANDU: Marc-Vivien Foe ditandu keluar lapangan
tung. Memang, tidak mungkin mengontrol kesehatan berjuta-juta pesepak bola. Tapi, selama itu di turnamen FIFA, kami tidak akan ambil risiko,” kata Presiden FIFA Sepp Blatter kepada AFP. Blatter lalu memaparkan bahwa setelah kasus Foe, FIFA membuat regulasi baru perihal kelengkapan medis tim sepak bola. Yakni setiap tim wajib membawa defibrillator alias alat kejut jantung. ’’Sekalipun
suatu keharusan, di beberapa pertandingan bukan level tinggi FIFA, banyak tim yang tidak punya alat itu,” ucap Blatter. Blatter lantas mencontohkan di fase kualifikasi Piala Dunia U-17 zona Afrika tahun ini. Dari empat tim Afrika (dari total 24 tim) yang telah memastikan lolos ke putaran final di Nigeria pada 24 Oktober hingga 15 November mendatang, sekitar 60 persen pemainnya tidak
pernah memeriksakan diri ke dokter. Empat tim Afrika itu adalah Gambia, Malawi, Aljazair, dan Burkina Faso. ’’Saat di Mesir, kami menemukan salah satu pemain teridentifikasi mengalami kelainan jantung. Dia pun kami rekomendasikan dirawat di rumah sakit. Apa jadinya jika kami tidak melakukan tes kala itu,” terang Blatter. FIFA memang sangat peduli dengan insiden Foe. Bahkan, FIFA sempat berencana mengganti nama Piala Konfederasi dengan Piala Marc-Vivien Foe. Tak hanya FIFA, Manchester City sebagai klub yang dibela Foe kala itu memberi apresiasi dengan memensiunkan nomor punggung 23, nomor yang dipakai Foe di klub berjuluk The Citizens itu. Racing Lens, klub Prancis yang pernah diperkuat Foe pada 19941998, juga memberi penghormatan. Yakni menamai salah satu jalan di dekat Stadion Felix Bollaert (home ground Lens) dengan nama pemain yang pernah merumput di West Ham United itu. Sedangkan pemakaman Foe di Kamerun juga dilangsungkan secara kenegaraan atau tidak selayaknya warga sipil biasa. (*)
11
SELASA, 23 JUNI 2009
Tim Tamu Menang
New Palapa Menang WO Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho
BANDARLAMPUNG – Babak delapan besar turnamen bola voli Pejuang Voli Sampoerna Hijau menyuguhkan pertandingan perdana di Lapangan Sempulur, Jl. Blora, Tanjungkarang Barat, kemarin. Pekerjaan Umum atau PU, Sempulur, Fortuna, dan New Palapa membukukan kemenangan. PU yang berstatus juara rayon Bandarlampung menang atas JVC (runner-up Lampung Timur) 3-1 (25-19, 25-21, 2125, 25-18). ’’Kami datang dengan persiapan kurang maksimal. Kekalahan ini merupakan pelajaran berharga bagi kami untuk menghadapi pertandingan berikutnya,” terang Eeng, pelatih JVC. Sedangkan Sempulur (runner-up rayon Bandarlampung) menundukkan Jembat Batu (juara rayon Lampung Timur) 30 (25-21, 27-25, 27-25). Fortuna (juara rayon Lampung Tengah) mengakhiri perlawanan Armajaya (juara rayon Tanggamus) dengan kedudukan akhir 3-1 (23-25, 25-12, 25-9, 25-18). ’’Fortuna merupakan juara rayon Lampung Tengah. Secara kualitas, tim yang diasuh Bam-
Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho
BANDARLAMPUNG – Berstatus tamu pada kejuaraan sofbal Palapa Cup V, SMAN 3 Bontang dan SMA YPK PKT Bontang menuai hasil positif kemarin. Keduanya asal Kalimantan Timur. SMAN 3 Bontang menang atas SMA Al-Kautsar yang dilatih Tedi 5-4 lewat tie break. ’’SMA Al-Kautsar hanya kurang beruntung. Sebenarnya, SMA AlKautsar memiliki infield, outfield, dan utility yang mendukung untuk bisa meraih kemenangan,” terang Muham-
bang lebih unggul. Kemampuan pemain cukup merata,” terang Suwarso Marhes, ketua panitia. Berbeda dengan PU, Sempulur, dan Fortuna, New Palapa (runner-up Tanggamus) menang tanpa memeras keringat. Lawannya Bolo Sewu (runner-up Lampung Tengah) tak hadir. ’’Maka dewan juri memutuskan New Palapa menang WO,” jelas Suwarso. Pejuang Voli Sampoerna Hijau yang diikuti delapan tim itu dibuka Eddy Sutrisno, wali kota Bandarlampung. Pembukaan ditandai dengan service yang dilakukan orang nomor wahid di jajaran Pemkot Bandarlampung itu. ’’Kalian harus mampu menjaga nama baik daerah dan menjunjung tinggi sportivitas,” pesan Eddy kepada tim peserta dalam sambutannya. Pertandingan mengunakan sistem setengah kompetisi. Peserta dibagi dua grup. Grup A dihuni PU, JVC, Fortuna, Armajaya. Grup B terdiri atas Sempulur, Jembat Batu, Bolo Sewu, dan New Palapa. (*)
Atlet Luar Lampung Dilarang Tampil Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho
Pertandingan Hari Ini Jembat Batu v Bolo Sewu JVC v Fortuna New Palapa v Sempulur PU vs Armajaya
mad Fauzi, ketua panita. Sedangkan SMA YPK PKT Bontang mengalahkan SMAN 2 Bandarlampung 10-6. Masih di kelompok putra, SMAN 3 Bandarlampung mencukur SMAN 4 Metro 6-2. ’’SMAN 3 Bandarlampung memang tampil impresif. Mereka mengemas tiga poin di inning dua B dan tiga poin di empat B,” lanjutnya. Hasil di kelompok putri, SMA AlKautsar menyerah pada SMAN 3 Bandarlampung B 6-15. Even yang berlangsung di Lapangan Perunggu XVI, Wayhalim, Bandarlampung, itu memasuki hari ketiga. (*)
FOTO M. SYAIFUL AMRI
BLOK: Tiga pemain PU memblok smes yang dilancarkan pemain JVC kemarin.
BANDARLAMPUNG – Kontingen Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI dilarang menggunakan atlet luar Lampung. Itu salah satu poin kesepakan dalam rapat persiapan Porprov VI antara KONI Lampung dengan 15 pengurus provinsi (pengprov) kemarin. Pengprov dimaksud adalah sepak bola, bulu tangkis, bola voli, tenis meja, karate, taekwondo, pencak silat, catur, basket, tenis lapangan, sepak takraw, gulat, atletik, kempo, dan judo. Dari KONI Lampung adalah Rusdi Said (wakil ketua umum II), Gustam Yusuf (wakil ketua umum III), dan Syahruddin D.E.M. Poin kesepakatan lainnya, ke-15 pengprov siap menyukseskan even multicabang terakbar di Sang Bumi Ruwai Jurai itu. Kemudian semua pengprov akan menyerahkan peraturan khusus pertandingan sebelum pertemuan KONI Lampung dengan KONI Lam-
pung Selatan selaku tuan rumah Porprov VI pada Senin (29/6). ’’Peraturan khusus pertandingan akan diajukan kepada panitia besar Porprov VI,” kata Rusdi usai rapat yang berlangsung di ruang pertemuan KONI Lampung itu. ’’Rapat juga menyepakati bahwa KONI Lampung secepatnya mempersiapkan peraturan umum. Termasuk identitas atlet. Untuk indentitas atlet, KONI Lampung belum dapat menentukan apakah melalui KTP atau keterangan tempat bekerja,” lanjutnya. Berikutnya, mutasi atlet diperbolehkan namun diberi batas waktu. ’’Soal batas waktu ditentukan dalam peraturan umum,” beber Rusdi. Pelaksanaan Porprov VI efektif lima sampai enam hari, terhitung sejak akhir November 2010. ’’Namun, kepastian pelaksanaan Porprov VI diputuskan dalam rapat koordinasi antara KONI Lampung dengan KONI Lamsel pada Senin (29/ 6). Rapat koordinasi juga akan menetapkan jumlah cabor yang dipertandingkan dan lokasi pertandingan,” ungkapnya. (*)
12
SELASA, 23 JUNI 2009
Lampura vs Wayhalim
Eddy Sutrisno Siap Nakhodai Perbasi Lampung
Pada Semifinal KU 14 Tahun ke Atas Putri Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Babak semifinal kelompok umur (KU) 14 tahun ke atas putri kejuaraan tenis junior se-Lampung yang digelar hari ini di lapangan tenis Villa Citra mempertemukan wakil Lampung Utara versus Wayhalim, Bandarlampung. Nur Rahmaningsih dari Lampura berjumpa Dika Aulia Sari (Wayhalim, Bandarlampung) dan Lona (Lampura) menantang Lilik (Wayhalim, Bandarlampung). Mereka lolos ke babak empat besar setelah membukukan kemenangan di babak perempat final kemarin. Nur menaklukkan Umi Sofia (Gula Putih Mataram, Tulangbawang) 8-1. Lona mengakhiri perlawanan Mira (Metro) 8-0. Dika menyingkirkan Dresi Ani Mareti (Wayhalim, Bandarlampung) 8-5. Lilik menang atas Nisa Furqaini (Gunung Madu Plantation, Lampung Tengah) 8-5. Dari KU 14 tahun ke atas putra, Harto Susanto (Wayhalim, Bandarlampung) menekuk rekan setimnya Boby Hartanto 8-3. Murfian (Tulangbawang) menghentikan kiprah Eko S. (Indra Puri, Bandarlampung) 8-1. Serta, Saguh (Bandarlampung Mandiri) menundukkan Adit (Indra Puri, Bandarlampung) 8-2. Dengan demikian, ketiga petenis yang memetik kemenangan itu melenggang ke babak perempat final. Fadil Amru (Bandarlampung Mandiri) juga mengantongi tiket babak perempat final KU 14 tahun ke bawah putra. Setelah kemarin dia mengalahkan Galih (Bunga Mayang, Lampung Tengah) 8-7. ’’Jika tak ada aral merintang, semua kategori rampung besok (hari ini, Red),” ujar Edy Sunarso, kepala bidang pertandingan Pengprov Pelti Lampung. (*)
Laporan M. Syaiful Amri - Editor: Eko Nugroho
FOTO M. SYAIFUL AMRI
PERSIAPAN PORPROV: Rapat persiapan Porprov VI yang berlangsung di ruang pertemuan KONI Lampung kemarin. Berita di Halaman 11.
Pertanyakan Dana Stimulan dari KONI Laporan M. Syaiful Amri Editor: Eko Nugroho BANDARLAMPUNG – Dalam musyawarah olahraga provinsi (musorprov) Februari 2009, KONI Lampung berjanji akan mengucurkan dana stimulan setiap bulan kepada pengurus provinsi (pengprov). Tapi faktanya sampai sekarang belum ada realisasinya. Sugih Sunatriyo, wakil ketua harian Pengprov PSSI, mempertanyakan hal itu usai rapat persiapan pekan olahraga provinsi (porprov) VI kemarin di ruang pertemuan KONI Lampung. ’’Sampai sekarang, pemberian dana stimulan belum jelas. Padahal,
dana stimulan bisa membantu pembinaan cabor (cabang olahraga),” bebernya. Terpisah, Hannibal, ketua harian Pengprov Forki Lampung, juga menyampaikan hal serupa. ’’Tak hanya dana stimulan. Kami juga mempertanyakan kepastian anggaran dari KONI Lampung untuk membantu kejurnas (kejuaraan nasional) karate junior Piala Mendagri IX dan Piala Mendiknas II, 30 Juli hingga 2 Agustus mendatang di GOR Saburai,” urai pria yang juga Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Bandarlampung itu. Gustam Yusuf, wakil ketua umum III, membenarkan pengprov akan memperoleh dana stimulan tiap bulan. Gunanya, membantu pengprov yang berencana menyelenggarakan kejurda (kejuaraan daerah), kejur-
nas, dan kegiatan lain yang sifatnya meningkatkan sumber daya manusia. Sehingga, terjadi sinergisitas dengan program KONI Lampung yaitu membina atlet berprestasi. Lantas kapan dana stimulan direalisasikan? Gustam justru menyinggung keberadaan pengusaha maupun pejabat sebagai pengurus cabor. Menurutnya, mereka tidak ada kontribusinya. ’’Kondisi saat ini beda dengan dulu. Sudah lah, kita realistis saja,” tandasnya. Rusdi Said, wakil ketua umum II, menambahkan anggaran untuk pembinaan atlet memang menjadi persoalan tersendiri. ’’Tahun ini, KONI kebagian Rp10,5 miliar dari APBD. Membaginya repot dan ini menjadi masalah besar,” ujarnya. (*)
BANDARLAMPUNG – Terkendala dana, pelaksanaan Musyawarah Provinsi (Musprov) Pengprov Perbasi (Persatuan Basket Seluruh Indonesia) Lampung molor dari jadwal semula. Sedianya 20 Juni lalu, berubah menjadi 27 Juni ini. Lokasi musprov tetap ruang pertemuan KONI Lampung. ’’Musprov mundur semata-mata karena persoalan dana. Namun, saya tak bisa menyebutkan berapa dana yang dibutuhkan untuk menggelar musprov,” terang A.H. Sukhaerus, sekretaris umum (Sekum) Pengprov Perbasi Lampung, kemarin. Peserta musprov adalah pengkab/pengkot. Pengkab Tanggamus akan diwakili Drs. Ahmad Isuh (Sekum) dan Subawe (wakil ketua). Pengkab Pesawaran mengutus A. Darwis, S.H. (wakil ketua) dan Drs. Juli (sekretaris). Pengkot Bandarlampung mengirim Budiman A.S. (ketua umum) dan Zulfiar, S.E. (sekretaris), Pengkab Lamteng mendelegasikan Drs. I.C.H. Kumala (wakil sekretaris) dan Robbiansyah (wakil ketua), serta Pengkot Metro diwakili Ujang Antoni (ketua harian) dan Genta (sekretaris). ’’Sampai hari ini (kemarin, Red), Pengkab Lampung Barat, Lampung Utara, dan Pringsewu yang belum mengajukan nama delegasinya,” ungkap Haerus. Masing-masing pengkot/pengkab memiliki dua hak suara dalam pemilihan ketua umum, agenda utama musprov. Herus mengungkapkan, sejauh ini baru Eddy Sutrisno, wali kota Bandarlampung, yang masuk bursa kandidat ketua umum. ’’Beliau (Eddy Sutrisno, Red) bukan orang asing di basket,” terangnya. Terpisah, Eddy Sutrisno menegaskan, dirinya siap duduk di kursi ketua umum. ’’Dasarnya kan musprov. Kalau hasil musprov memilih saya, ya saya siap,” tandasnya saat ditemui di acara pembukaan babak delapan besar even bola voli Pejuang Voli Sampoerna Hijau. (*)
Eddy Sutrisno
IKLAN BARIS OTOMOTIF SELASA, 23 JUNI 2009
LUXIO Banjir Bonus S/d 4 jt Hny dibulan Mei Hub. ERIC Daihatsu, 7464700-0812 79589000 Mau kredit daihatsu apa saja
B000-098904-00-27/06
Kuda Grandia’03 1600cc,W.Merah Silver,PW, EM,PS,BR,VR,ACDB, Ta pe, CD 6 Disk,An.Sdr;08 1369126759 B000-099048-00-29/06
Xenia 1.3cc Xi+ Hitam Mulus Th’2008 23x3,8jt DP 55jt Allrisk Hub 0811 795198 B000-098541-00-08/07
Taft GT 4x4 Th’90/91 Hitam, Mulus, Tgn 1,Kaleng,Nego H.47,5jt HP 0813 79677445 B000-098824-00-26/06
DPTKN PAKET KHUSUS BUNGA SUPER MURAH 3,5% an/th; Xenia Li DP 13jtan Ang.4jtan 3th;Xi DP 13jtan Ang.4jtan 3th; Terios DP 23jtan Ang.5jtan/bln 3th; Granmax PU DP 9jtan Ang 2jtan 3th; Luxio DP 21jtan Ang.4jtan 3th Hub RUDI 081379714433 / 07217505400 B000-099071-00-15/07
Xenia Li Sporty’06,VR,BR,Elektrik Mirror,Wr.Hitam Jual Cepat Hub 0721-7495139 B000-099116-00-24/06
Zebra Astrea’95 Hijau,BE,Orsnl,AC Dgn,TP, Msn Ok,Hrg Nego Hub 747 6005-081541364022 B000-099117-00-23/06
Taft GTS’90,Hitam,BE Kodya,AC,PS ,VRBR,DVD 100% Spt Baru,40jt Ng; 085269523775 Bs TT Mbl B000-099126-00-23/06
Feroza’96,BE,AC,VR,BR31,100% Spt Br,DP 19 jt Ang.1.300rbx35 bl; 085269523775 Bs TTMbl B000-099130-00-23/06
Xenia’07 Li Family,Hijau Met,Pjk Br As.ArKM Rndh,Mls,110jt Ng;0721 7380180-7378455 B000-099171-00-24/06
Charade B Th’1994 Biru,PS,PW,VR, Alarm,Harga 33,5jt Tlp 0721-75 41234 B000-099189-00-24/06
Jual Cepat Taft 4x2 Th’95 Wr.Hitam Met,Barang Istmw Hub 081379 874449-081379960999 B000-099191-00-24/06
Classy’91,AC,RT,PW,PS,VR,Central Lock,Hrg 23jt Nego Hub 08527 9661666 / 0721-7591912 B000-099225-00-24/06
Espass’96 90% Orisinil,BE Kodya, Tape,AC,VR,Luar Dalam Orisinil Hub 0812 7921 875 B000-099230-00-24/06
Sedan Classy’95 Merah Maron,BE Kdy,AC Dgn BRVR,PSPW,RT,Full S.Syst,Msn Ok,Body Klg, Mls;07219763367 B000-099254-00-25/06
Classy’90,Biru Tua Met,AC Dgn,P, PW,CL,RmtVR,Ors Rapi Istimewa; 081272512888-7333467 B000-099297-00-26/06
PAKET KREDIT DAIHATSU BARU 2009 BUNGA MURAH 3,5%,HARI LEBARAN AKAN TIBA SIAPKAN MOBIL BARU U/MUDIK LEBARAN “KALAU ADA YG LBH MURAH KNP HRS BELI YG MAHAL,BE RKUA LITAS ASTRA INTERNASIONAL ;XENIA LI DP 13JTAN ANG.3,5JT 4TH; TERIOS DP 22JTAN ANG 4,3JTAN 4TH; LUXIO DP 21JTAN ANG.3,9JTAN 4 TH; GRANMAX PU DP 9JTAN 2,5JT 4TH;DLM&LUARKOTA,PROSES CEPAT DATA DI JEMPUT;Bayar DP Bawa Pulang Mobil HUB GERSON SIMON (0721) 7343981-0812 72194536 B000-099299-00-19/07
Clasy’92,Htm,AC,PSPW,VR,EM, CL,100% Tdk Ad a Cacat!Spt Br!30jt Ng Tdk Ada 2nya!7532410 B000-099300-00-25/06
Dijual Cepat Espass’95 Wr.Ungu Mulus,BE An.Sndri,Orisinil Mesin Bgs,AC,Hrg 28,5jt Nego Hub 0813 79553232 - 087898963232 B000-099320-00-25/06
Taft Th’1989 Plat BE,Pajak Baru ,Harga 30 jt Hub 0811 793 352 TP B000-099322-00-25/06
Xenia Li Family VVTi’07 BE Kdy,Tgn 1,Pjk Br,Ban Br,Hj.Tlr Asin,Khs Pmk, Cash/Crdt, Ng;0811790211 B000-099326-00-26/06
Charade Classy’92 Hitam,BE Kdy ,AC,RT,PWPSCL,VR,Body+Msn Istw BU 29jt Ng Hb 9916940 B000-099333-00-26/06
Zebra 1.3 Th’93 Wr.Hitam,Mobil Siap Pakai Hub 081379219294 / 07217591464 B000-099336-00-27/06
Taft Long 4x4 Th’94 Wr.Biru Met,VR ,RT,AC,BR,Brg Bgs S.Pki,Hrg Nego Hb 081272598044 B000-099337-00-26/06
Terios TX’07 BE,Htm,Kond.Orsnl Mls Trwt, Ass.Allrisk,Tgn 1 C/K Nego; 0813 79705550 B000-099338-00-26/06
Taft GT 4x4 Th’89/90 HIjau Tua,Pjk Br,BE Kdy,AC,RT,VR,PS,Mls,42jt Ng; 0721-260230/ 081541468303 B000-099341-00-26/06
Kuda Grandia Bsn 2.0cc Th’05, Orange Orgnl Sound Syst,BE Kodya Nego Hub 08127938290 B000-099080-00-30/06
Lancer Dangan DOHC’89,AC,PWPS ,CL,Pjk Pjg, Int.Rapi L/D Mls H.30jt Ng;0721-7490363 Liat Pst Suka B000-099110-00-23/06
1 Unit Mitsubishi L300 PU Th’2006, Harga 80jt Nego HP 08197995696 Tanpa Perantara B000-099121-00-23/06
BU Cpt Galant’93 M/T BE,Pjk Br,Jok Klt,In tr.Rapi,VR 18,Ban 40 Tps,Bdy Msn Std,43jt Ng;7175407 B000-099192-00-24/06
Lancer EVO III GTi Th’95,Hijau Asap Met, Plat B Original Khss Pmakai Hb 0878991281 B000-099218-00-24/06
Eterna’90,AC Dgn,RT,PSPW,VRBR, BE DOHC,Orsnl Cakep,Hrg 29jt Ng;0721-7591912/085279666166 B000-099224-00-24/06
L200 Strada Db Cabin Th’06,BE Kdy,Merah Slvr,Tgn 1,Kond.Ors Mls Trwt C/K,Ng;081379705550 B000-099303-00-25/06
T120SS Th’2004,BE,Silver,AC,VR ,BR ,RT,Kond L/D Spt Baru,Hrg Nego Hub 7524454 B000-099324-00-27/06
Lancer Dangan’92 Bln 12,Silver,Full Orsnl Antik,Plat B Hub 0721-266154 / 0816404844 B000-099327-00-26/06
New Lancer’86,B,RT,VR Br,AC Dingin,Pajak Pjng,Body Mls,Msn Ok Siap Luar Kota,Harga 20jt Nego Hub 0819 7934 425 Ktb B000-099350-00-26/06
Mitsubishi T120SS Minibus Th’95, BE,Silver Hrg 24,5jt Nego Hub 0812 7220 1574 B000-099365-00-26/06
Jual Cpt BU L300 PU’97 Brg Orsnl ,Sasis & Msn Bgs,Nego Hub 08127 9233348-08567758111 B000-099366-00-26/06
Mitsubishi Pajero’95,Tanduk Winch, TV,DVD,Velg/Ban Baru Serius Hub 0815 4153 3266 B000-099372-00-03/07
Kuda GLS Solar’99 Hijau Tosca,Brg Sip,BE,Hrg 72jt Nego Hub 07217308133 B000-099404-00-27/06
L300 PU Th’06,BE,Pjk Br,Siap Krj TDP 27jt Ang.3.125.000x35bln Grnsi HP 081379705550 B000-099405-00-27/06
EVO Th’2001 Wr.Silver Orisinil Sound Ada TV,Hrg 98jt Hub 07217530722 B000-099408-00-27/06
Kuda Super Exceed Th’2000 BE Wr.Biru Silver,Hrg 79jt Nego Hub 0721-7395369 B000-099416-00-27/06
Lancer EVO 3 GLXi’95 Plt B,Hijau Asap Met Orgnl Lkp Khs Pmki 57,5jt Hb 081927969222-7324411 B000-099477-00-23/06
Colt T120SS Th’92 BE Minibus Pasola Pintu Blkg Hg 18jt Ng; 085279666166/0721-7591912 B000-099482-00-28/06
Mitsubishi Eterna Th’90 Wr.Hijau,Plat B, AC,TR,PS,PW,CL,VR,H.34jt Ng;0812 72517919 B000-099500-00-29/06
Eterna’91 Body Mls Siap Pakai,PS, PW, CL,VR BR,AC Dingin,H.33,5jt Ng Hub 0721-9657059 B000-099501-00-29/06
Corona Twincam 89,1.6,Biru Met,BE Kdya, PS, PW, AC, VR, BR, AC, CD , Miror, S.Pakai 30jt Ng 0858400 27472 Kjg Super’96/97 Long,BE,Biru, PS,AC Dbl,5 Spd,Pender Grand,H 64jt Ng,Hb.08127974931 INOVA V BSN TH’2005,BE KDY,S ILVER, BAN BR,CD,MP3,JOK KLT,ASS ALRISK,JRG PKAI,ISTMW ,MLS SPT BR,7157787
WOW!PALING UNTUNG YA TOYO TA! 100% Baru!Rea dy Stock!Truk Dyna/Avanza/Vios/Yaris/Inov a/Rush/ Hilux/Fortuner dll.DP mli 10% GRTS VCool+Diskon!Hub HAIKAL Toyota Auto 2000; 0811728287-0721 7432928 B000-098024-00-01/07
TUKAR TAMBAH TOYOTA BARU/ SECO ND DP 10% Bng 4% Proses Cepat Anda Hub Kami Datang Hny Auto 2000 H.0721-7192000/0812 72172000 B000-098547-00-07/07
Kijang PU’88 B,Pjk/KIR Baru,BR,Biru Mulus Siap Pakai Tidak Kecewa Hub 08127934341 / 081279141467 / 0725-7850443 / 6445850 B000-098844-00-02/07
Mbl Kjg Th’80 Wr.Kuning Silver,BE, AC,VRBR Cat Br,Body Ful Grand H.23jt;085269303755 B000-099081-00-23/06
Jual Cpt Tyt Corona’95,Silver, Orsnl ,JrngPakai,Mls/CD Hrg Nego,Plat B;0721-9940429 B000-099082-00-23/06
Jual Cpt Tyt Rush G’07 BE Kdy, Hitam,VKool Tape,VR,Jok Kulit,Hrg Nego H.081379703456 B000-099104-00-01/07
Starlet 1.3 SEG Nov’94 Kond.Istmw, PS,PW, Abu2 Met,VRBR,AC,Tape, Plat B;7461102-08127904823 B000-099114-00-24/06
Avanza’2005 Wr.Hitam,Plat BE,Hrg 116jt Nego BU Hub 0852 6909 0786 B000-099115-00-24/06
2 Unit Toyota Kijang Pick Up Th’96 & ’88, Harga 70jt Nego HP 0819 2799 5696 B000-099120-00-23/06
Great Corolla SEG Th’1993 Hitam Mulus Sekali,BE Ph.7417238 TP Cepat Dapat B000-099123-00-23/06
Kijang LGX’2001 Plat BE,Barang Mulus,Wrn. Merah 1.8 Hrg 117jt Nego Hub 0721-7166113 B000-099134-00-23/06
Starlet SEG Biru Plat BG,Barang Mulus Full Variasi Hrg 60jt Hub 07217166113 B000-099135-00-23/06
Vios Type G Wr.Hitam,Plat B,Barang Mulus, Siap Pakai Hrg 118jt Nego Hub 7166113 B000-099136-00-24/06
Innova Th’2004 Silver,Plat B,Barang Mulus Type G Hrg 155jt Nego Hub 0721-7431200 B000-099137-00-23/06
Kjg LGX Bensin’2002,Plt B Full Variasi,Brng Mulus Silver H.120jt Nego Hub 7431200 B000-099140-00-23/06
Kjg LX Plus Solar’00 BE,Pjk Baru, Hitam Mt ACND,PS,VRBR,RT,CD, DVD,USB Jok Hdp Depan, Body Msn Bgs Tggl Pakai 87,5jt Bs TT; 0721 7461110 B000-099154-00-23/06
Grand Extra Th’96,Biru Met,AC,RT, VR 15,BRRT,PW,CL,Mls H.72jt Nego Hub 0721-7340536 B000-099163-00-24/06
Corolla Twincam SE 1.6 Th’88,Biru, B,AC,PW EM,TV,Full Syst,VR,99% Istmw,Trwt 38,5 Ng 08197996616 B000-099167-00-24/06
Great Corolla’95 Biru Ors Mls,BE Kdy,PSPWEM,CL,Rmt,AC,CD, TV, 4Ban Br,Ng;08127912899 B000-099173-00-24/06
KJG LGX DSL’02,B,PJK BARU,BIRU SGT MULUS, HRG NEGO HUB 0725-625089 / 081369596900 B000-099176-00-01/07
Kjg Grand Extra’95 Merah Met,Mls, Trwt S. Pkai Net 640jt Hub 081640 5414-08117203611 B000-099188-00-24/06
Twincam 1.6 Th’89 Silver Met,BE Kdy,PS,PW Tape,CD,Sound BR,AC Dgn,Hrg Ng Hb 08877155815 B000-099196-00-24/06
Kjg PU Bensin’2004 BE Kdy An. Sdri,Pjk+KIR Baru Jual Cpt Mbl Toko Orsnl;0721-700680 B000-099202-00-24/06
Innova G’06,Silver,Kond.Gress ,Trwt,Orgnl, KM 40rb Plat B Jual 165jt Hub 7441155 B000-099213-00-25/06
Avanza G’05,Kuning Met,BE Kdy, Ban Baru,AC PWPS,Mls,Tgn 1 BU Hrg Nego;706079-0852690 13609 B000-099214-00-24/06
Kijang LGX Diesel Th’2000,BE, Coklat Met,Mls,AC,RT,VRBR,Hrg Nego,Hub.7464885/0811793882
Avanza G’2005,BE,Wr.Cham pagne, Kondisi Ok, H.115jt (Khss Pemakai); 0811728287-07217432928 B000-099216-00-24/06
Kjg Spr G 1.5 Th’94,Pjk Bln 11,BE ,Abu2 Met,PS.ACDB Blower,RT,VR, BR,Body Klg,Siap Pkai,Khus Pmk, Hb.08127244173 KJG SUPER G’1996,MERAH, PS,CL,JOK KLT,VRBR,MLS,OR SNL,DJAMIN OK,7157877 Corolla’74,VR,VCD,TV,Pwr,Msn Hls,Body Bgs,Enak Dpakai,7.5jt/TT Mtr,9805390
Innova G’05 Bensin,BE Kdy,Biru Met Mulus, H.157jt Nego Hub 0721-26 5493/08127906178 B000-099223-00-24/06
Kjg Spr Astra’87 BE,AC,RT,VR,RM Lamp Grand,6spd,H.36jt Ng;0852 79661666/0721-7591912 B000-099226-00-24/06
Starlet Th’87,AC Dgn,RT,VR,Remot, Orisinil Cakep,H.26jt Ng;0852796 61666/0721-7591912 Kjg Innova’05 V Matic,Hitam,BE Kodya Org, Jok Kulit,Velg 19 TV+ DVD Changer,Jual Cpt 163jt Hub 0721-7441155 / 08117207401
Xenia Xi Sporty’06,BE,Coklat Muda Met,Ors Pajak Baru H.105jt Nego Hub 085840390555
Vios Type G’04, A/T Biru Met, Mulus, Ors, 117jt Ng 081929999863/9967781
Fortuner Diesel B Th’2008 Bln 8 Nopil B 313 HrgNego Hub 0811727 802 Metro
B000-099397-00-26/06
Corona GL Th 85 BE Kodya, AC Dngin, Orsnl,17,5 JtNg Hb. 0813 695 50660
B000-099388-00-26/06
Hijet MB Th’1984 Plat BE,Wr.Merah Siap Pakai Hrg 10jt Nego Hub 0815 4088 7994 B000-099399-00-26/06
Espass Pick Up’2005,BE Siap Pakai, Harga 39jt Hub 0812 7214 8543 B000-099403-00-27/06
Zebra 1.3 MB Th’1990 Wr.Merah Plat BE,Harga 10jt Hub 0856 6998 999 B000-099429-00-27/06
Zebra MB BE Th’95 H.20jt Ng & Espass Ex. Mikrolet BE’97 H.16jt NG; 705888-081379594144 B000-099441-00-27/06
Terios’07 Akhir,Hitam Matic,Sgt Mulus An. Sndri Murah,BE Kota Hub 0721-7515550 B000-099485-00-29/06
Taft 4x2 Th’91 BE,Hitam,DVD,VR, BR ,AC,PS, Siap Pakai Hb 0813 79 72 2898 B000-099530-00-29/06
TS MB 120SS MB’95/96,BE Kodya, Hrg 16jt,Msin Bagus,Hub.0812. 7975.7366 Kuda GLS Diesel Th’00,Hijau Met, 100% Orsinil,ACDB,VCD, PW,CL, BE,V R,Ph.7321888 EVO 3 Th’1995 Hitam Met,Komplit, Hrg Nego HP 0816 411112 / 0815 4183 600
B000-099238-00-25/06
B000-098656-00-10/07
Amenity Th’90 Wr.Merah Mulus,BE Kodya,AC, Tape,VR,BR,PW Hub 0721-7587704
B000-099330-00-26/06
Baleno Th’1996 Akhir,Plat B,Wr. Ungu, Harga67,5jt Nego Hub 07217166113
Kijang MB’96,Kodya,Hijau Met,Orsnl, VR,BR,PS,CL,RT,Hrg Nego Hub 0812 7281 357 B000-099335-00-26/06
Rush Type S Th’07 Wr.Hitam,BE,Pjk Baru,Harga 167jt Nego Hub 0813 6902 2769 B000-099342-00-26/06
Dijual Kijang Inova G Plat BG,Silver Met Ors Modif V,Hrg 150jt Ng Hub 081369168800 B000-099345-00-27/06
Great Corolla’93,BE,Pajak Baru, Abu2 Met, AC,CD,PW,PS,Body Cat Orisinil Hub 7349299 B000-099347-00-26/06
Cressida Th’1986 Original Mulus, Wr.Silver Matic,BU Hub 0721-7446 979 / 781771 B000-099368-00-26/06
Fortuner G-Lux AT Hitam’2006/2007, BE,KM Rendah,Audio Mahal TP Hub 0815 4153 3266 B000-099384-00-03/07
Kijang’90 Astra,BE,AC,TR,VR ,BR, Cat Baru, Siap Pakai H.42jt Nego Hub 081279216193 B000-099389-00-26/06
Corona Twincam Th’92 BE,Putih,AC ,RT,PW,Pajak Pnjg,Hrg 33jt Nego Hub 081379766177 B000-099394-00-03/07
Corona Exsaloon’85 Pjk Kdy Hdp, Silver, AC, Sound,PS,PW,CL, EM 18,5jt Net;085279233007 -7310216 B000-099395-00-26/06
LGX Solar’2002 B,Silver,AC,Tape, Velg Race Hrg 124jt Hub 0812 7214 8543 B000-099402-00-27/06
Avanza G Th’2007 Akhir Bln 11,Wr. Silver, Hrg 127,5jt Hub 0721-7530 722 TP B000-099407-00-27/06
Corona Th’85 Warna Biru,Plat BE,VR 15, Siap Pakai,Hrg 17,5jt Ng Hub 085769662999 B000-099412-00-27/06
Kjg Super Astra’94,Biru Met,BE,BR, AC,Pjk Br,H.52jt Ng HP 081279213 50 S.Pki Bdrjaya
Toyota Kijang super G 1,5 Thn 1994 pajak bln 11 plat BE Warna abu2 metalik P.Stering AC Dooble blower, R.tape, body kaleng siap pakai khs pemakai hrg 62,5 jt Hub.:0812 7244173 Kijang LGX BE 2004 Hitam, Pakai Sendiri, Pajak dan Asuransi Baru Tiga Hari, Rp140 Juta. Hub HP: 0811793205/0811791043 Inova Tipe V At. Wrna Grey Bensin Mulus AC, CD Plat BE, Pilihan, Tgn pe rtama, km 8 rb, hrg nego Hub.0819 77249354 Dijual Cpt Kijang 92 BE Kodya Siap Pakai nego Hub. 0812 7923530 BU AVANZA G SILVER 2008 SIAP PAKAI HUB 0813 69009533 KJG SPR G 95 Mrh Met Mls, Orsnl, Siap Pke, Pajak 1 Th CL, RMT, PS, PW, AC, Dingin Ok Srg Jok Hub. 0857 69592474
Avanza’2008 Type S Gold,BE Kdy, Kaca Film Llumar,Hrg 149jt Nego Hub 0812 7972 800
Starlet 1.3 Th’87,BE Kdy,Hijau Tosca, ACDgn,RT,Int.Ors Cat Knclong Ex.Wnt;9793066 Jual Kijang Pick Up Th’2006 Mulus Standar Nego Hub 0812 7251 1000 B000-099433-00-27/06
Starlet 1.0’86/87 Htm,BE Kdy,AC,VR, BR,CL, Alrm TV,S.Syst,Msn Hls ,Bo dy Klg,100% Djmn S.Pki Khs Pmki H Ng;0811793857 / 9610722TP Avanza G’05 Hitam,BE Kdy,Tangan 1,Asuransi Allrisk Sgt Terawat Hub 0812 7939 888
B000-099301-00-25/06
Kijang PU Ex.Box Th’1995 1.8,W. Merah,Plat B,Msn Sasis Body Mulus Hub 085669917610 B000-099302-00-25/06
Twincam’91 Hitam 36jt Mls Trwt, Orsnl Jl.Pagar Alam/PU Gg. Cem paka 4 No.3 Sgalamider B000-099305-00-25/06
Inova Tp V Th’05,Hitam Met,BE Kdy, Fvrt,Body&Int.Ors Mls Spt Br,KM Dkt,Hrg Ng;0811794020 B000-099307-00-25/06
INOVA G-AT, 04, Akhir (29 Des), B Spt MDL-V, KM 54 RB, BE I GG Metl, Komplit, Full Accrs (Wood PNL, RT, CD Pioner, Door Housing, Roof Eack 1 MPR Molding, CVR Spion, Vkool, 151 Jt Hub. 087899045559/7620572
Kijang PU Th’94 Wr.Biru,Body Kaleng, Cat Mulus Hrg 37jt Hub 0813 7942 0008
Hardtop Diesel’84/76 Abu2 Dof,PS, PW, AC,CLCD Sound,Winch Warn 9500i,Lmp Tmbk Hella, Double 4x4 Aktif,VR Ban 32 Swamper,Jok St el,Body+Msn Ok,Pajak Baru,Kondisi S.Pakai Bagus Pengemar H.67jt Ng Hub 081379190111
Great Corolla SEG BE Kdy,Hitam, CD,MP3,DVD VRac,Kond.Bgs Rapi S.Pakai,55jt H.7323823
B000-099309-00-25/06
Kjg Spr’89 Cat Mls,AC,RT,VR, Int. Rapi, BE, Pjk BR 06-2010 S.Pki 36,5jt Ng; 081369450462-7501215 Bs TT Mtr B000-099317-00-25/06
B000-097926-00-03/07
B000-099325-00-26/06
Jual DX Th’80,AC,Tape,Body Mulus ,Mesin Kering,VR,Hrg Nego Hub 0813 6936 6659 B000-099329-00-26/06
B000-099229-00-24/06
Futura GX Th’2006 Hijau Tua Met ,AC,VR,BR, TR,CL Orisinil Mulus Tera wat;081379556500 B000-099267-00-25/06
APV Type L Th’2005 Silver,BE,AC, PS,PW,CL, BR,VR,RT,Jok Kulit Hub 0853 6901 7646 B000-099304-00-25/06
Karimun Th’2003 BE Kodya,Silver Met,RT,PS PW,RT,VR,KM 69000 Hub 0811 792 058 B000-099306-00-25/06
Baleno’02 Hijau Met,Body&Int.Ors Mls,VRBR PWPS,CL,Rmt,Kond.S. Pki Nego Hb 0811794020 B000-099308-00-25/06
Carry PU’87 Cat Mls,Msn Hls,Sasis Bgs,BE, S.Pki,11jt Ng;0813694504 62-7501215 Bs TT Mtr B000-099316-00-25/06
Carry’94 Akhir,BE Kota,Hrg 22,5jt Al.Jl. Ryacudu GG.Apel 1 No.100 Bp.JIMIN B000-099323-00-25/06
SX4 X-Over Th’2008 Wr.Hitam,BE, Pajak Baru KM 12rb,Hrg 167jt Nego Hub 081279412789 B000-099343-00-26/06
Baleno Th’02 An.Sndri,Pjk Baru,PW, PS,Body Cat Orsnl Siap Pakai Hub 0721-7349299 B000-099346-00-26/06
Futura PU Th’06 Htm,Siap Krj,TDP 17jt Ang 2jtx35bln Nego C/K HP 0813 7970 5550 B000-099406-00-27/06
Jimny Th’1981 Biru,BE,Simpanan ,Mesin Tokcer,BBM Irit Hub 07213588949 Carry 1.0 Pick Up’86,Hitam,BE Simpanan Mesin Halus Tokcer BU 0721-3550051 B000-099414-00-27/06
Jimny Katana Th’87 BE Kdy,Merah Ferari,RT VR,Body Kaleng Kond. Istmw Hub 9793066 B000-099432-00-27/06
Katana’90 Merah,BE,AC,Tape,VR, BR,Jok Hdp Dpn,Full Vrsi 28,5jt Ng; 08127936148 Perum Permata Asri B000-099454-00-04/07
Jimny’91/90,BE,Hijau Mdl Rocky 5spd,AC,RTMsn Hls,Int.Rph,30jt Ng;7375479-7441570
B000-099451-00-27/06
Kijang G’94 Abu2 Tua Met,BE Kdy ,Body OrslIstmw Khusus Pemakai Hub 0721-3537988
Vitara JLX 4x4’93,BE,Hijau,AC,VR, Tape,CD, Mls,Pjk Pjg S.Pki 67jt Ng; 081369727302-258916
B000-099452-00-27/06
B000-099478-00-28/06
Starlet SE 1.3 Th’91 B,Putih,AC,PW, EM,VR, Sound Orgnl H.39,5jt Ng Hub 0721-3580099
Amenity’90 AC,Tape,Racing,Blue Silver,Cat Baru,AB H.28,5jt Nego HP 0858 4032 6757
B000-099455-00-27/06
B000-099487-00-29/06
Kjg Body Grand Rm Grand,Biru BE’86, AC Dgn Ban Bgs,Msn Bgs, Cakram Nego;081540999300085279800699
Esteem Matic 1.6 Th’94 Dark Blue,Pjk Baru AC,Radio,CD/MP3,Sound Pwr, Jok Klt,Good Condition Hrg Nego Hub 081379099957
B000-099459-00-28/06
B000-099495-00-29/06
New Corolla 1.8 SEG’98 Akhr,Plt B Dual Airbag,Komplt Istmw H.81jt Ng;081279549993/7497992
Sunny’97,B,AC,CD,P W,CL,PS,VR BR, Rmt,Mrh Marun,Int/Body,Mls, Siap Pkai,27.5jt Ng;08127900132
Carry 1.0 Th’85 Body 90-an Hijau Daun,BELpg Timur Hrg 13jt Hub 0812 7250 2224
Terrano Grandroad Th’97,Wrn.Silver ,Jual Cpt,Kondisi Mls,Hub.7421273 Livina 1.5 XR’2008 Manual,BE Kodya,Biru Met,orsinil,Mlus, Terawat, Hub.0812.7970.022 TERRANO SPIRIT’2001, BE,HGI TAM MET,JOK KLT,VRBR 31,FULL VRSI,MLS,ORSNL,DJMIN ISTMW,7334668 Info Nisan Br/2nd Grnd Livina,Xtrail ,Fro n tier DP 10% Bunga Rdh Cpt, Hrg Mngkt,MIRZA7410333-0812 7975725 B000-098533-00-04/07
Nissan Terrano Spirit S1 Th’2003 Orisinil An.Sendiri Hrg 120jt Hub 08154077800 B000-098580-00-09/07
Terano Grandroad’2003 Hitam,Plat BE Full Variasi,Brg Mls H.145jt Nego Hub 7431200 B000-099139-00-23/06
Terrano SGX’95,Hijau Silver,Ban Baru,MP3, CD,AC,VR,Ban Serep Gedong,Pjk Br Byr Mls, Orisinil,78jt Nego Hub 0819 9001 3123 B000-099211-00-25/06
Terrano Granroad Th’1997 Jual Cepat Kondisi Mulus Wrn.Silver Hub 0721-7421273 B000-099215-00-24/06
Xtrail W.Silver Luar Dlm Mls Seperti Baru STNK Br Bayar Butuh Uang Hub 081369287778
B000-099517-00-06/07
B000-099132-00-23/06
BU Peugeot SRI 405 S.Pki,Hijau Met Th’93, CL,Rmt,AC,CD&Pwr,Hrg Ng 25jt Ng;085769501 274 B000-099090-00-23/06
Peugoet 405 CTi Th’1994,BE Orsnl, AC,PS,EM VR,BR,R/T Hrg 29,5jt Hub 0721-3548489
Jual Cpt BU Cielo Matic’94/95,Kon disi OK,Harga 62.5jt,Hub.08111 06176 Civic Wonder th’1987/1988,Wr hitam, Barang Bagus,BE,AC,PW ,Hub. 0852.7962.7909 Accord Th’2002 M/T Warna Silver+ BBN Harga 120jt Hub 0811 7979 45 Maestro’91,Biru,PSPW,VR17,TV Tape ,CD,USB,MC,AC Dgn,Kdy S.Pki, 43jt Ng;0721-7558989 B000-099092-00-23/06
Ferio Matic’2000,Velg 17,CD,Sound Mesin Kering,Mulus S.Pakai Tdk Kcw Hub 7414040 B000-099105-00-23/06
Kjg LSX Dsl’97 BE Kdy,W.Hijau Botol, AC,VR BR,TR,CL,Rmt,Bdy Klg, Cat Mls Ors;08136996 2010 B000-099476-00-28/06
Corolla Twincam’90 Merah Met,AC, Tape,CD, Rmt,H.42,5jt Ng Hub 0813 69727302-258916 B000-099479-00-28/06
Avanza G VVTi’08 Bln 9,Silver,Hrg 135jt Nego Hub 081379005320 (Masih Baru) B000-099488-00-06/07
Kijang Astra’90 Biru Met,Cat Mulus, Tgn 2,Modek Grand Extra,6speed, 41jt Hub 7540505 B000-099499-00-29/06
Jual Cpt BU Kijang PU’01 H.60jt Nego Bensin BE Kdy,Brg Orisinil Hub 081279233348 B000-099535-00-29/06
Kjg PU Disel Kapsul’97 BE,Pjk Baru, PS,AC,TP,Hitam Istmw Cash/Crdt Hb 0721-7497734 B000-099537-00-29/06
DiJl Suzuki Sidekick’95,Merah,Mls, Ors,BR,VR,RT,H 65jt Ng Hub.0813 79032634 Baleno’97,Ungu Met,Pjk Baru,Ac Dgin,TV,DVD,USB,Sound SYstem ,Mbl Bgs,Hrg Nego,Hb.0721-3554846 Jual Cpt Sidekick’95,Mls Luar/ Dlm,Pjk Br,full Vars,Ac Dgn,VRBR, RT,CL,PS,60jt Ng,7520520 BU1 Katana Country’94,BE,Merah Met,AC PS,Mlus,hrg 35jt Ng,Hub. 081369177709 Forsa Amenity’90,BE Kdy,VRBR, AC,RT,L/D Mls,S.Pki,H 32.5jt Ng,Hub.0721-738804/08197907476 Jimny’87,BE Kodya,VRBR,Tape, AC,Fktur, Luar Dlm Orsnl,Blm Prnah Dcat,Body Full Klg,Istmw,0813 69403470 Futura Indomobil th 95 BE, Pjk Hidup Orsnl catVR, BR, TP MSN Oke Hub. 0721 7562454 Cash Credit Jimny 4x4 th 84 Double Aktif, BE, ACdingin RT, BR, Body Kaleng Mesin Std. S. Pakai Tidak Kecewa Hrg 27,5 Jt Nego Hub./ 0721 7463071/ 240898 KATANA th 90 Merah BE, AC Baru, DVD,BR, VR,Ctrllock, Jok Press Foot Steap 31 Jt Nego Hub. (0721) 3524 953/ 081316 822844
B000-099542-00-29/06
Futura MB’93,AC,B,Mesin Siap Pakai,Interior Rapi,Ban Baru Hub 0721-7332135 B002-015369-02-23/06
Jimny Katana’95,Wr.Putih,BE Kodya ,Siap Pakai Hub 0813 6958 3999 B002-015384-02-24/06
ISUZU Panther Touring Th’2001,B,Bln 12,Coklat Met,Kondsi Full Ors, 127jt,0878.9898.1000 Metro Panther Grand Touring,Hitam, Th ’2006, BE,Tgn I,KOndsi Istmw Skali, 0811.727802.Metro Panther LS 01 Gold. BE. Kdy, PW, PS, CL,BR,VR,ACDB, RT,FullOrsnl, Pjk 1 th Hrg Nego Hb. 07217315022 Trwt Panther LS Th’2003 BE Bln 10, Warna Hitam, ACDB,Jok Kulit,Hrg Nego Hub 081369229568 B000-098724-00-25/06
Higrade’2000,Silver Met,BE,AC Double,VR/ BR Hub 0721-7174454 Harga Nego B000-098850-00-24/06
Panther Ttl Assy’93,BE AC Dgn,VR, BR ,RT,Bdy Klg,Ors,Prm Griya Wy hui Blk B18 Polsek Skrme (2 Jlr Korpri) B000-099031-00-23/06
Panther Hi Sporty’97,Abu2 Plt BE, Full Variasi,AC Double,Brg Mls H.70jt Ng;7431200 B000-099138-00-23/06
Panther LM Smart Th’05,W.Silver, Full Variasi,BE Istimewa Hrg Nego Hub 0721-7520340 B000-099220-00-24/06
LV Th’2000 (B) Biru Met Mulus Sekali, Hrg 95jt Nego Hub 0878 9898 1000 Metro B000-099247-00-24/06
Dijual Cpt Panther Ryl 2.5’98,BE,VR, BR,TR Biru Met,H.65jt;0721-75610 69/085269940517 B000-099256-00-25/06
Panther Total Assy’95,BE,AC Dgn,PS,Pjk Pnjng Body Mls L/D,Hrg Nego Hub 08127965713 B000-099280-00-25/06
Panther LS’02,Abu2 Met,BE,Body Klg,Cat Or sl,ACDB,CD,VCD, MP3, S.Sys, F.Vrs,110 Net;081379420008 B000-099294-00-25/06
Panther Kpsl LM’04 Hijau Met,112j, ACTPVRB RCLRmt,Alrm,Jok Klt,Mbl Bgs;081540961152- 707396
B000-099119-00-23/06
Accord Cielo’95 AC,VR17,PSPW, CD,100% Spt Baru,DP 35jt Ng Ang .1.780rbx35bl;08526952 3775 Bs TT B000-099128-00-23/06
Grand Civic LX’90,BE,AC,VRBR, PSPW, MP3,Rmt Jok Klt,Mls L/D Siap Pkai 35jt Ng;9307097 B000-099158-00-24/06
Maestro’90/91,BE Kdy,Putih,Kondisi Bagus, Siap Pakai,Hrg Nego Jual Cepat Hb 7323823 B000-099222-00-24/06
Accord’82 Cat Mls,AC,RT,VR,Int.Ors BE,S. Pki,12jt Ng Hb 0813694504627501215 Bs TT Mtr B000-099315-00-25/06
Grand Civic Th’90,BE,Silver, Mulus, Luar Da lam,Ors,AC,RT,VR,CL,Rmt, Pmki;0852 79850459 B000-099356-00-26/06
Cielo’94 AT,Wr.Abu2 Met Orsnl,AC, RT,VR,CL Rmt Jual Cepat Hub 0852 79850459 Pemakai B000-099357-00-26/06
Genio’92,Htm,BE Kdy,Pjk Br,AC,PS ,P W, VR16, Int.Wr.Cream Mewah Full S.Syst,52jtNg;7178686-08127 9375858 B000-099373-00-26/06
Honda Stream’04 Silver,AT,New Model,Audio Mulus Velg 17" Irit Hub 0815 4153 3266 B000-099374-00-03/07
BU Ferio VTec Matic’96,BE,Biru Met, Mls,S. Pakai Hub 0721-788309 / 3526900 H.67,5jt B000-099383-00-26/06
Honda Verio BE’97,Wr.Silver,AC, Tape, VR,CDHrg 80jt Hub 0812 7214 8543 B000-099401-00-27/06
Cielo’95/94,BE Kdy,AC,RT,VR, Rmt,S.System, Merah,u/Pki Tdk Kcw Ors L/D;08127919994 KTP Bs Pnjm B000-099419-00-27/06
Civic Ferio’99/00 New Model,BE, Silver Mls Jok Pres,AC,VR17,Ban Bru,Rmt,CL,MP3;0721- 7522520 B000-099461-00-28/06
Maestro’90 AC,RT,PWPS,VR,Abu2 Met Ors Bgs Ban Baru,H.38jt Ng; 0721-7591912/085279666 166 B000-099483-00-28/06
Stream 1.7 Th’02 Silver A/T,BE,Pjk Pnjang Orisinil Rp.128jt Hub 07217461118 B000-099538-00-29/06
Honda Ferio’96,Wr.Ungu,Brg Sgt Istimewa, Hub 081369766682 Pemakai Tanpa Perantara B002-015370-02-24/06
Jazz’07 MT Vtec,BE Kodya,Jok Kulit, Audio Hitam Hrg 150jt Nego; 0811 723457-7411299 B003-002890-03-24/06
B000-099113-00-23/06
Angkot Kemiling Ftr Th’00-01,BE 28140B Full Vrs,Pjk Hdp,Msn Ok, H.33jt Ng;081369458 155 B000-099262-00-25/06
BMW 318i ’99,Face Lift,KM80Rb, Hijau Met,Mls,Istmw Skl,VR18,Hub. 081929999863 / 9967781 Sembada Otomotif Jl.St.Agung 38 HP 081279 782055 Menerima Ser vice BMW All Series B000-097931-00-03/07
BMW 320i Th’1994 Biru Met,Orsinil, Plat B, BU Cpt Pemakai Ph.07217321888 TP B000-099125-00-23/06
BMW 318i Th’96,Biru Met,TP/AC BB,Kondisi 100% Orsnl,Jual Cpt Hrg Nego Hub 7400990 B000-099381-00-26/06
Dijual Ninja RR Th’2007 Akhir,Hrg 25jt Ne go,Hijau Hub 0819 7722 803 / 241823 B002-015395-02-25/06
RX King Th’2005 Warna Biru Orisinil Mulus Harga 8,4jt Nego Hub 0813 7949 0037 B003-002891-03-25/06
TIMOR 2000 Hitam, TV, DVD, AC, PS, CL, PW, BE, Interior Orsnil, Ga Kecewa Bagus Mulus Telp. 7459123/ 081540968889 Timor Th’2001 DOHC,Wr.Hijau,Jl.AR Hakim 68 HP 0815 4087 9169 / 780879 B000-099028-00-23/06
Timor DOHC Th’1997,BE Kodya ,Hitam,Mesin Bagus Siap Pakai Hub 0721-7392510 B000-099106-00-24/06
Timor 515 Th’97 Merah Marun, R,TV,AC,VR,Bkn Bks Taxi,38jt Ng,Pjk Baru;081369756566 B000-099109-00-23/06
Timor SOHC’96,B,Merah,AC,VR ,CL,PW,Remot, Siap Pakai Hrg 39,5jt Ng Hub 081379163333 B000-099164-00-24/06
Picanto GLS Th’2004 Merah,100% Spt Baru,B,Lengkap Ph.0811 79798 5 TP B000-099124-00-23/06
Carnival’01 Pjk Baru,AC,DVD,100% Spt BaruDP 35jt Ng,Ang.2jtx35bl; 085269523775 Bs TT Mbl
Sdn Telstar Challenge’96,Hijau Tua Met,Body Kpsl,Int.Rapi,CD,AC,S.Pki H.40jt,BE;081929865239 B000-099371-00-26/06
Timor’97/98,Biru Tua Met,BE Kdy ,Mls,Mesin Ok,CD,AC Dgn,Bukan Ex.Taxi BU Hub 7593811 B000-099328-00-26/06
SOHC’97/98 Merah,Kond.Msn Body Baik,CD Sound Syst,H.41,5jt Ng Pmnt Serius;07219936558 B000-099447-00-27/06
DOHC’97,Biru Met,Kond.99% Mls Tnp Cct,Ful Ors,BR,RT,Int.Rapi Istmw Hb 081379920555 B000-099481-00-28/06
BU Timor DOHC’00 SIlver,VR,TP,AC Dingin, Msn Bgs,Body Mls,39jt;0811 7200163-7168071 B000-099491-00-06/07
VW Kodok 1303 Th’73,Coklat,RT ,VR, Rem Boster,Per Keong,Int. Ors, Body+Msn Ok,Pajak Hi dup,S .Pakai Hg 22jt Jual Cpt;0813791 90111 B000-098830-00-26/06
DOHC’98/99 Plat Kdy,Ban Br,Pjk Pjg,AC Dgn Tape,CD,Jok Klt,Hijau Met,Msn Ok,Trwt Bkn Ex.Taxi,H.43jt Ng;085269287884-0812792466 88 B000-099512-00-29/06
Timor DOHC Th’1997 Abu2 Met,Plat BE,PS,PW CL Hub 0815 4092 1279
Blazer’01 AC,VRBR,RT,PWPS, CL,TV,100% Spt Br,DP 35jt Ng Ang. 1.500rbx35bl;085269523775 Bs TT B000-099127-00-23/06
JEEP Hardtop 4x4’80 Akhr,Coklat Met,47jt, MobilOrsnl Bgs,AC,TP,VR,BR; 081540961152-707396 B000-099334-00-27/06
Merc Benz’95 C200 Manual,Ors,Sgt Trwt,Spt Baru,Ban Baru,Irit BBM,92jt/ Bs TT Yg Lbh Mrh;08127900576 BU Mercy E230’91,Two Tone TP/ S.Systm,VR18 Crom Mhl,Kond.Sgt Mls,Hrg Ng;081272370990 B000-099382-00-26/06
Cherokee AT’97 Hitam Solid,Full Ors,Mulus Komplit,AC,PS,VR,CL, Rmt Hub 085279850459 B000-099355-00-26/06
Hardtop Th’84/85 Asli,Solar Msn Bgs ,Body Ok,Ban 31 TP,PS,AC Wing CPTO H.77jt Ng;08 1379453724 B000-099446-00-27/06
RENT AL MOBIL RENTAL Trooper 4x4 Th’94 Bsn Kond.Ors Mls An.Sndri Hitam Met,ACDB,RT, VR16,Ban 265/70 Pmnt 9804495 B000-099505-00-29/06
MURAH RENTAL Avanza,Xenia, Inova ,Grandia, APV mulai Rp.50rbRp.250rb;081272782777 B000-098542-00-08/07
SUPRA X CKRM Th’04 BE KDY,TGN 1,BDY&MSN MLS,H.7,2JT HB 7421233-08197945609 Kawasaki Atlet CW Th’2008,Kodya, Wr Hijau,Brg Istmw,H Nego,07217555760/0812.7923675 Ninja RR’06,BE,Ban Blkg Battlax, Knalpot Racing, Single Jok Hub. 0721-7431992 Honda Tiger 2006 warna hitam mulus siap paklai tidak kecewa hrg 16, 5 jt nego 0721 7568541/ 081379062772 MOTOR MINERVA THN 2007 Harga 3 juta damai Hub. 0815 4048675
ANDALAS RENTCAR Avanza/Xenia/ LGX/Innova/ Sedan Pengantin Hub 0811 7204 117 B000-098633-00-24/06
PUTRI RENTAL Sewa Kijang’2004, Avanza’2007 Inova’2007 Hub 786074-706332-081369228648 B000-098331-00-06/07
PARIS RENTAL:Avz/Kj Kpsl/Inova/ Honda City Dpn BRI UBL Widra Tai lor;7474015-780941- 08127901658 B000-098808-00-11/07
SATRIA RENTCAR Hub 7377246 / 081369100243 Inova,Avanza,Xenia Low Price&Good Service B000-099439-00-20/07
1212 RENTCAR Mulai 150rb/175rb/ 200rb/225rb/250rb Hub 07217454581 // 081369006212 B000-097549-00-25/06
Kawasaki ZX Th’2008 Hitam Mulus Spt Baru Harga Nego Hub 07217416096 B000-098584-00-23/06
Ymh Vega R’03 H.6jt & Ymh RX King’95 H.6jt Srt Lkp Msh Siip Bs Ng Hb 0721-7355578 B000-099096-00-23/06
Ninja RR’06 Bln 10 BE,Wr .Hitam, Std,Rp.24 jt Nego Hub 08192 7905 533 / 0721-9907769 B000-099098-00-23/06
Honda Revo Racing’2007 8,5jt,CS-1 2008 12,5jt Jl.Ratu Dibalau Dpn Chamart;08127922541 B000-099111-00-16/07
Honda Revo CW Th’2007 Plat BE, Siap Pakai, Hrg 8,3jt Nego Hub 0813 6909 9033 B000-099122-00-23/06
BU Honda CS One Th’08 CW,Double Disk,Kdy, Merah Maron,Tgn I,H .13,7jt;08127261546-73 48464 B000-099131-00-23/06
Skywave NR SE’08 Akhir,BE Kdy,KM 5rb,Jrg Pki,Tgn Pertama Hrg 11jt Hub 0721-9980595 B000-099166-00-24/06
Tiger 2000 Th’06,Hitam Mulus,BE Kodya,Hrg 14,5jt PKB Mar’10 TP Hub 081369462969 B000-099179-00-24/06
Jupiter Z CW’06 Kodya,Mrh Mrn,Tgn Prtama,Mulus 100% Orgnl 9,5jt Ng, Pjk Br;7436360 B000-099184-00-24/06
Jupiter MX CW’07 Mei Kpl Jrg Pki,KM 10rb, Abu2 Silver,Pjk Br Mls Ors,Org I H.11,5jt Ng Blh Krdt;7363147 B000-099185-00-24/06
Yamaha Mio’08 Ktmdy,Abu2 Mls, H.10,2jt,New Jupiter’06 Merah Ma ron,Pjk Br 8,7jt;7434353 B000-099186-00-24/06
Tiger CW Th’2006 Pajak Baru,Plat BE Jual Cepat 15jt Hub 07217175407 B000-099193-00-24/06
Honda Tiger Th’00 Velg CW Asli, W.Hitam Mulus,Pjk Mei 2010 H.11jt Nego;0721-7307981
JONI NIAGA RENTCAR Inova, Avanza, Kj.Kapsul Xenia,BMW, ALVAT Hub 0721-7403700/7692086/ 08127264905 B000-097858-00-28/06
FITRIA RENTAL:Xenia,Avanza,Kjg Kpsl,Panther,Cary,Bleno,Line 24Jm mli 175rb;7176651 B000-097924-00-04/07
*** ALFAN RENTCAR *** Avanza ,Kijang,Inova Xenia,Sedan Hub 0721-7525657;081369705657 B000-091494-00-24/06
LENA RENTCAR Mbl Avnza,Xenia, Inova,Mbl Pg antin Hb 2666457466959-081379897400-0812 79456659 B000-092708-00-28/06
===== OTO RENTAL MOBIL ====== = TARIF MURAH SYARAT MUDAH = ===== LAYANAN MEWAH ======== = XENIA/AVANZA 250RB + DRIVER == = CALL 241241 / 7301153 / 7353777 == B000-097929-00-03/07
SWADAYA RENTAL Avz,Xenia,Kjg, Pnthr,Bs Bln /Hrn mli Rp.175 Online 24 Jam Ph.7341917-73419187176651 B000-098092-00-02/07
CV.SAMANIA Cary Espas,PU 125175,Kuda 175 -225,Avz,Xen, APV, Kjg,Pntr 200-250,Inv,Trs Oxy,Sdn Pgntn 270-350,Bndra 50-95; 7346050 /0721 9901230 B000-098329-00-05/07
**RAJA MOBIL**Avnza,Xenia,Futura, APV,Kuda Pick Up 150-360,Murah 125-250;7344447-267713 B000-098330-00-05/07
AKAS THAMBUSAI RENTCAR Livina, Avnza, Xenia, Kjg Truk dll Hub. 081379133442/08117201955 MAFATHORA RENTAL XENIA, AVNZA,GRANMAX,HARI/MGGU/ BLN+SUPIR,HRG MRH HB 97636 36-08197945609
MOBIL PENGANTIN Disewakan Mobil Pengantin Mercy New Eyes,Silver,Berminat Hub 0811728117 / 7361700
Mazda 323 XGS Elite’86,AC,VR, RT, PW,Bd Mls,Msn Bgs,13.5jt/TT; 7393109
Yamaha Mio Putih April’2008 CW Standart Hrg 10,2jt Nego Hub 0813 6973 1377 B000-099274-00-25/06
B000-098189-00-03/07
Jupiter Z’2004 BE,Biru,Pjk Br,Ful Variasi Asli Ada Msn Istmw BU 7,5jt Ng Hb 9916940
Mercy C120 + Hias + Supir Hub 0811721837 / 0721-7468552
B000-099422-00-29/06
Baleno’97,B,Hijau,AC,RT,PSPW,CL,Ban Br,Or sl Semua,H.66jt Ng Hb 07217555752 Perum Bougenvil II Wyknds
Panther MB’94 H.40jt Ng BE Kodya, AC,Tape, BR,PW,Msn Ok Hub 07217562454 Cash/Credit
Mazda 323 Th’89/88 Hitam,BE,Tgn 1,AC,PWPS VR,CD,TR,Intr.Ors, H.Ng; 081369166727-9792969
B000-098905-00-27/06
B000-099543-00-29/06
B000-099228-00-25/06
B000-099340-00-26/06
Panther PU Th’92 BE,AC,Tape, Lamp.Bagus,Sasis Bagus Hub 07217562454 Cash/Credit
Vantrend’94,Biru Met,BR,VR (195/ 50R15),AC PW,TR,Pjk Baru Hub 0721-7595268/081369595595
Honda Mega Pro Th’04 BE Kodya, Mls,Orgnl Siap Pakai H.11jt Nego Hub 081541280328
B000-098976-00-23/06
B000-099544-00-29/06
B000-099237-00-01/07
B000-099390-00-26/06
Katana’93,AC,RT,Body Klg,Orsl,Pjk Baru S.Pakai utk Pemakai Hub 08127922432 (Mulus)
BU Panther Capsul’2002 Biru Muda Met,Tipe LM,Pajak Baru,Body Muls Hub 081272773960
Mazda MR’91 AC Dgn,VRBR,BE (Irit) Orsnl,S.Pki,H.17jt Ng;0721-7591912/ 085279666166
Jupiter MX CW Des’07 Merah,B,KM 21rb Hrg 10jt Ng Mls,Msn Prima Hb 08567766249-7157642
B000-099094-00-30/06
B002-015371-02-23/06
B000-099344-00-26/06
B000-099438-00-27/06
Grand Vitara Th’2007 JLX BE,Good Condition,Sgt Bagus Hub 0813 6948 0000 TP
B000-099502-00-06/07
Dijual Cpt Tiger Revo CW Biru’07 Original Pajak Baru,Hrg 18jt Nego Hub 0721-7198347
B000-099219-00-24/06
B000-099332-00-27/06
Jual Cpt Panther LV Th’01 Biru Tua Met,Full Orsl,Hrg Nego,Pjk Br Ktmdy BE;7403475- 08127926908
Jual Cpt Angkot Futura’05 Trayek Kemiling Full Var,Msn Hls,46jt Nego Ang.11x;081272 462785
B000-099087-00-30/06
Civic Wonder’87 BE,PW,AC,Msn Hls,Body Mls Ng Jl.Dempo Raya 205 Wyhalim;081272137898 Pmki
B000-099470-00-28/06
B000-099469-00-28/06
Bajaj Pulsar 200cc’08,KM 3200, Hitam,BE, Tdk Dipakai,H.17,7jt Ng Hub 0721-7312627
B000-099545-00-29/06
Grd Civic 90/BE Full Fstas + TV, VR, 16 Mhal Mbl Istimw, orsnil tdj ddn, rpih, brsih, mls, H. 43 Jt Pas u/ Pma kai, TP, (Bisa TT MTR) Ph. 0813 79700164
B000-099504-00-29/06
B000-099532-00-29/06
Jupiter MX CW’08,B,Merah Maron Spt Br,Jl. Martadinata No.48 Kete guhan Dpn Gg.Barokah Ph.471852
B000-099520-00-29/06
Djual Cpt Trayek Angkot Jurusan Sukaraja-Lempasing,Hub.7375668
B000-099298-00-26/06
BU Cpt Katana’89 BE Kodya,Body Cat Biru, Mls,AC Dgn,Msn Krg,RT,F ootstep,Ban Bgs,H. 27jt Pas Khs utk Pemakai Hub 081927838536 Carry Mini 1.0 Th’01 Alexander,Tgn 1,Pjk Br,Kond.OK Hub 0721-7562 454 Cash/Crdt
B000-099443-00-27/06
B000-099129-00-23/06
Mercy C200’95 Manual Ors Sgt Mls Spt Baru Irit BBM Istmw Jual Cpt BU 08127900576/Bs TT Lbh Murah
Kijang SSX Th’96 Plat BE Kdy,VR ,PS, Siap Pakai Hrg 58jt Ng Hub 0856 6964 5890 DX Th’81 BE Kodya,AC,VR,RT,Cat Mulus,Pjk Baru,Biru,Harga Damai Hub 081272078707
BU Mazda 323 Th’86,H.18jt Ng Msn Ok,Body Mls,Modif BMW S.System Hub 7503501-781447
B000-099221-00-24/06
Grand Livina 1,5XV Br 7Bln Rp.165jt Ng,Kond.95% Tgn1 Allrisk Kond. Prima; 0813791614 69-081541 544474
B000-099463-00-28/06
B000-099465-00-29/06
Jl Cpt Mazda 323 Familia/Lantis’97/ 98 MT,BE,Biru Met,AC,PS, Audio, Tape ,CD,VR16,Ban Br,Jok Klt,KF Ful Llumar Trwt Rapi LD Ok, BU Ng;07219787007 B000-099398-00-26/06
B000-099413-00-27/06
B000-099460-00-28/06
B000-099293-00-25/06
Kjg Spr’88 Dlm BPKB Astra,BE ,6speed,Hijau Mls,AC,Tape, VR ,Lampu Grand,35jt;081369678 629
B000-099217-00-24/06
Escudo Th’2004 Plat BE Wr.Silver, Tape,AC, VR,Kondisi Istimewa Hub 0721-7516154
B000-099435-00-27/06
B000-099270-00-25/06
Kjg Astra’95,Biru,Body 100% Klg,Cat Orsnl Plt B Pjk Br Byr,AC,BRVR, Tape, Velg 16 Hub 085269022172
B000-099133-00-23/06
Carry MB Th’1986,Warna Biru,Plat BE,Pajak Baru,VR,Harga 12,5jt Hub 0721-7495157
B000-099431-00-27/06
B000-099255-00-25/06
Kijang Kapsul SSX’97 Abu2 Met,PS, PW,AC,Central Lock Siap Pakai Hub 0721-7516429
B000-099118-00-23/06
B000-099420-00-27/06
B000-099246-00-24/06
B000-098635-00-24/06
MITSUBISHI BARU BUNGA 0% .T120 DP 12jt,An gs.3jt . L300 Pik Up DP 19jt Angs.4,8jt .125PS DP 27jt Ang.7,8jt . L200 Triton DP 24jt Angs.11,8jt .Grandis DP 38jt Angs.10,8jt Hub IPAN’S 085279187115/0721-7186864
DX’80 Khs Pnggemar,AC,Tape, VR,W .Coklat,Body Klg,F.Ors, Buku&Fktr,Kendr.Rwtn Msh Ada Hb 7523112 TP
B000-099227-00-24/06
Corolla DX’83,BE,AC,CL, Rmt,RT, BR,VR,Biru Met H 19 Ng Hub .7581977
Feroza’94,AC,TR,CD,BR,VR, Remot, BE,Hijau, Full Kaleng H.44jt Ng Hub 0721-7533729
13
Waahhh..sudah laku!!! Galant V6’94 BE M/T Silver,MP3,S. Systm,AC PWPS,CL,Bdy Mls,VR, H.46jt Ng;081379177809
B000-098677-00-24/06
MOBIL DISEW AKAN DISEWAKAN MENYEWAKAN MBL NEW XENIA’ 00+SUPIR,HRIAN/MGGUAN/BLN, CARTER LR KOTA,ANTR JMPUT BANDARA/STASIUN KNTR,PESTA DLL HRG MURAH;9763636-08197 945609
IKLAN BARIS OTOMOTIF Waahhh..sudah laku!!!
14
KREDIT SEPEDA MOT OR MOTOR Kesulitan Kredit Motor? Kami Solusinya,Cu kup KTP,Proses Cpt Angs.Ringan;0721-7556175
Panther Th’97 Grand Royal Plat B Ang.20x 1.534200 DP Nego Hub 0813 7934 8958
OVER KREDIT Suzuki APV Type X,SIlver,Mls,ACDB, Lkp,TT Byr 30jt,Ang/Bln 3.7jt,Sisa 27Bln,0811793882
Kawasaki ZX’06 Putih Hitam,Mulus, BE Kota, Sisa 15x485rb Kembali 14,5jt; 081369694939
B000-099516-00-06/07
B000-099540-00-29/06
Honda Jazz th’05,Biru,Mls,Orgnl,Ttl Byr 55jt,Ang 3.5jt,Sisa 24Bln,Hub. 0811793882 Timor’99,Hijau,DP 20jt 1,4x30 Bln Lg,AC PW,PS,VR,Sound Knalpot Racing S.Pki;081272844922 B000-098111-00-02/07
Grand Livina 1.5XV Akhir,Wr.Grey Met,Kond Mls,Tgn 1,Sisa Ang. 4,3jtx 38bln Asrnsi All risk,Plg DP 60jt Hub 081379161469-0815415 44474 B000-098593-00-24/06
LSX’97,B,Hijau Tosca,Sdh 11x Sisa 25x 2,4 jt Brg Sip,Pulang DP 38jt Hub 7428444 B000-099083-00-23/06
Over Kredit/Jual Tyt Hilux Th’2008, AC,DVD TV,BR,CL,Tanduk Roibar HP 0813 6919 8759 B000-099236-00-01/07
Great Corolla’93 1.6 SEG,Body Mls, Msn Bgs Pulang DP 35 Sisa 25x1. 480 Hub 0813795420 83 B000-099272-00-25/06
Over Kredit Krista Diesel’99 Cicilan 20x3 jt DP 50jt Nego Minat Hub 0813 6958 2444
RUMAH DIJUAL
RMH GRIYA IMAM BONJOL ESTATE F9,Bangunan Br,Type 70/ 104,3KT,2KM,Tlp,List,S.Bor,Dak Jmur,Carport,Teralis,Hordeng,S.Huni 3524878 Rmh Kemiling LB/LT.100/421,Pgr Kllg,Tralis,Gypsum,SHM,Pav,H.250jt Ng;081379324646 Rmh Hoek Pav.2Lt,SHM Jl.Gatot Subroto No.107 LT/LB.724/305m2,6 KT,6KM,List,3900W,PAM Hub 081272407190 BU RMH BGS,BANGUNAN BR,JL. UNTUNG SUROPATI GG.RUKUN 5 LAB.RATU KDTN,LT.457,LB. 365, NG,HB.IRA 081379420649 Djl Rmh LT.170m LB.160m,2Tgkt 4KT,Smr Bor,Jl.Bakti Gg.Wuni No.39 Kdtn;081379472290
STNK R2 BE 6110 B,Noka:MH1 KEV4 171K167319,Nos in:KEV4E.1 167 466,An.SIUMARNI STNK BE 8303CR,Noka:M FMAGDM P S7J900605,Nosin:T M150FMGZ L072587,An.MAHDI STNK BE 8138 BO,Noka:MH1HB 61198K487720 ,Nosin:4B6131 489771,An.AFENDI STNK R2 BE 7397 AO,Noka:MH1 JB81 147K082649,No sin:CB81E. 108 448 9,An.M.SALIM STNK R2 BE 6017 SH,Noka:MH1H B62 198K531620,No sin:HB62E.163 1681,An.YUSUF
Rmh Puri Tirtayasa Indah Blok C No.3 Sukabumi Type 70,LT.300 m2,SHM, S.Bor,Hoek,Hub.08127204033/ 9948379 2 Rmh Cck u/ Kntr,Hlmn Luas,Jl.KUA No. 1 Kotabaru T.Krg Timur,Tlp,List 1300, S. Bor,Hb.0812.7204033/9943879 Rumah dijual Jl. Badak gg masjid miftahul hairat no 26 rt 01/rw 04 sidodadi, shm, 3 kmr Rp. 200 jt hub 081540004963 Rmh Type 45 LT.3Kav Perum Indah Sejahtera I, Indah Sejahtera Blok H No.3/4/5 Sukarame Hub 081369 998444-081369368413 H.Nego B000-097633-00-25/06
STNK R2 BE 6779 CA,Noka: MH1JB5118 5K154769,Nosin:JB 51E.1149648,An.H.CHARVELO
Jual Cepat Rmh Jl.Ikan Paus Kel. Pesawahan No.17 SHM 181m2, H.130jt Nego;081541558472 B000-097923-00-04/07
Rmh Baru+Gudang,Mesin Padi+Tnh 1Ha,Harga 850jt Nego Desa T.Kes uma Purbolinggo (RIC HARD) Metro Lampung Timur Hb 081369619592 B000-098110-00-02/07
Perum Tmn Gading Jaya 2 Blok i No.1 LT. 321m,LB.208m,4KT, 2KM, Fas .Lkp,P.Air,List.Tlp,2Lt,Ban gunan Baru Hub 081379198888 B000-098113-00-02/07
Rmh JL.Kartini Yukum Jaya Bandar jaya LT.1300/LB.245m,4KT,4KM, SHM, Dkt POM Bensin,Hrg 430jt; 0812 7230091 B000-098217-00-04/07
Rmh Jl.Mawar Gg.Kemakmuran No. 28 Enggal,LT/B.239/105m,4KT,S .Bor ,List.900Va Ng;257604-085840 027472 B000-098254-00-28/06
Siap Huni Tp.28 & 36 Ful Krmk,Murah (RSH 1) Tp.36/130m2 45/150m2 (RSH II) Perum Negeri Sakti Persada Jl.Srimulyo Negeri Sakti Ph.735937108121315523-7395418-7342806 Persediaan Trbts Rmh Hook Prm Citra Persada Blk M/ 03,SHM,LT/B.195/145,4KT,2KM, Grsi, Dak Jmur,S.Bor;7469946-0811 728250 B000-098332-00-04/07
Jual Cpt Bkt Kncana Blk E1-E LT/ B.210/110 m2 4KT,2KM,S.Bor,SHM, List.2200 Hb 7411324-081540 888750 B000-098333-00-03/07
RMH JL.PRAMUKA DKT KNTR CMT RJBASA LT +/- 800/LB.500M 5KT,5 KM,PKRANGAN LS BNGUNAN B RU;08127924336 B000-098334-00-03/07
Rmh Jl.P.Antasari/P.Sebuku 19 LT/ LB.400/ 275m,7KT.4KM,2Grs, S.Bor, Tlp,List;081369210300-0811728678 B000-098382-00-06/07
Rmh Cck u/Kntr/Usaha LT/LB.875/ 130m2,List1300Wt Jl.Tamin Gg.Balai Desa Ph.7154467 B000-098637-00-24/06
Jual Cpt Rmh Perum Griya Hayam Wuruk Blok B1,3KT,1KM,Grsi R .Tamu,Dpr,NG;7308000-762 5199 J.Cpt Rmh Griya Skrme Type 36 LT.120m,2KT Srtfkt Sdh Renov Siap Huni H.88jt Ng;081279544430
B000-097634-00-25/06
B000-098717-00-25/06
Jual/Kntrk Rmh Siap Huni Jl.U. Sum oharjo Perum Taman Puri Ken cana Blok 1B No.3 LT. 200m2, List. 3500 WHb 081220688840-0812 79574477
Rmh AJB 3KT,1KM,di Jatimulyo Dkt Tugu Rp.90jt Nego Hub 0721-745 9995 / 085279996799
B000-097690-00-26/06
B000-097717-00-26/06
Dijual Rmh Br Mdl Minimalis,LT .150m2,3KT, 2KM,RT,RK,Dapur, S.Bor, Grasi+Carpot,Ful Kramik Hrg 250jt Hub 702918-087883782300 B000-097737-00-26/06
Dijual Villa Citra I Blok S No.8F T.KrangLB/T.150/460m,5K,3KM; 0721-7343133/08192255500 B000-097854-00-02/07
Rmh Lok.Pringsewu LT.20x20m LB.100m2,4KT,2KM,Pgr Kllg Hrg 240jt Hub 081369403808 B000-097860-00-01/07
B000-098642-00-24/06
B000-098744-00-25/06
J.Cpt Perum Waykandis Asri Jl.Raflesia 5 Blok 8/76 Sdh Renov Srtfkt,H.145jt Hub 0721-781620 B000-098748-00-25/06
Rmh Jl.P.Buru No.34 Wayhalim LT/ B.320/200m,Srtfkt Hak Milik Hrg Nego;081369166555 B000-098884-00-12/07
Jual Rmh LT.600m LB.16x22m 9KT, 6KM,List, Tlp,AC,Grsi Luas, Fas.Lkp Hb 782201-087899 972952 B000-098889-00-12/07
Rmh LT/LB.165/100m,SHM,3KT ,2KM, Tlp,PAM,Li st.1300Wt Jl.Puri Audist ia Blk P1 No.21 Puri Way halim, Nego;081632907-08154 180691 B000-098980-00-15/07
Truk Ranger FG 210 PS Th’03 6 Unit,Th’04 5 Unit,Th’05 3 Unit,Th’06 2 Unit HP 08127 941002 B000-099391-00-26/06
B000-099529-00-23/06
B000-099533-00-23/06
STNK Motor Honda BE 7311 BT Noka 607760 Nosin HB11E-1604409 a/n Sarwano Sarwan Drs
STNK R2 BE 7132 CF Noa:MH4A N13 0B5KP15476 Nosin:AN130BE P25897 An.RIFKI HIDAYAT
STNK Mobil BE 2759 AS Noka 082359 Nosin AO92359 a/n Jimmi Darmawan
STNK R2 BE 8142 CN Noka:MF3VR 10BB6L00246Nosin:YX150 FMG06000 955 An.SENTOT WAHIDI
B000-099536-00-23/06
STNK Motor Yamaha BE 5965 BN Noka 470401 Nosin 4ST-814314 a/n Nia Poniyah STNK Motor Honda BE 7911 EP Noka 33054 Nosin HB31E-1329040 a/n Deoi S. Karlina,ATM Bank Mandiri & Syariah Mandiri & Kartu Jamsostek a/n Hasan Baehari BPKB R2 BE 8657 AI Noka:MH1 JF12138K289383 Nosin:JF12 E. 1293846 An.HENRY CHANDRA
B000-099546-00-23/06
TRUK Hino Duto Truk 125 LT, Tahun 2005, BE Lamteng Siap pakai Hub. 0812 72823190 DAPATKAN PAKET TRUCK DYNA dg DP Ringan,Bunga yg Murah, Angsuran Terjangkau Hub ARIF SETIADI 081379755922 - 08154 0865322
MOBIL DIJUAL Dijual Mits.Strada’06,Putih & Tyt Hilux’ 06,Silver Jl.Basuki Rahmat 87 Pengajaran T.Btg Utara BDL Tlp 0721-485210/Cp.HERMAWAN 081546747199 B000-099070-00-15/07
Jual Cepat BU Honda Prestige’1986 & VW Kodok’1974 Hub 0812 7942 2333 B000-099415-00-27/06
Tyt Kjg Inova G Disel Th’2005 Hitam ,B Tyt Kjg LGX Disel Th’2000,Gold Met,B Blazer DOHC LT’98 Silver Met Jok Klt,BE Dhtsu Sirion 1.3 VVTi’07 Tp.M,Mrh Met,BE Dhtsu Granmax 1.3 PU Th’08 Putih BE, Mits. Colt T120SS Pick Up’06/08 Hitam ,BE, Truk Colt Dsl PS120 Th’06/04 Bak 2Unit,BE, Truk Hino Dutro PS 130 HD,Pwr Strg’07 3Unit,BG Truk Colt Dsl PS125HD’07 Dum Truk 4Unt BG SHAHNAZ MTR T.Btg Csh/Crd 7457522-7551324
KABIN & BAK MOBIL PERKASA MOTOR:Jual-Beli,TT Bak Baru,Boks Seken Hub 0721-705054/ 7570889/08154043056 B000-099097-00-16/07
BENGKEL MOBIL
Dptkn Hino Dutro,Ranger dg DP Rin gan,Bunga Murah,Angsrn Trjang kau;0721-7498229/081 379582289
Bemper Mbl Avanza,Vios,Xenia, Yaris ,Inova, dll Hub 9786437-0812 7946 8905 Bengkel Galang 99 Jl.R. Dibalau No.99 WaykandisT.Sene ng
STAR AUTO:Service Segala Jns Mbl (Stdr Dealer) Tune Up Reguler/ Troubel,Pwr Stering Engine O/H Trnsmition Mtc/Mnual Sparepart Rmt/Audio Cntrl Lock Injction Cleaning Komptr Diagnostic,Gardan Ganti Oli Pwr Window,AC Mobil Jl.Mr.Gele Harun 10 Rw Laut Pahoman 0721-263959
B000-099525-00-23/06
B000-099314-00-18/07
B002-015387-02-25/06
B000-097484-00-24/06
Dijual Cpt Rmh Villa Marina Jl.Tirta yasa] Sukabumi Blok C No.38 LT .400/ Type 45,2KT,Hrg Ng;0811 720855
Rmh Jl.Rd.Gunawan No.103 (Dpn Kntr BLPP)Hajimena LT/B.143/120m ,Strtgs,Cck u/Usaha /Kntr,Hrg Ng;7459935
Rmh Jl.KUA 1 No.41 Ktbaru BDL Ls.323/125m 2KT,2KM,1KPm bntu ,RM/Dpr,Rcuci,Grs,S.Bor, PLN,Tlp, Meubel&Alat RT Lgkp; 0813 6959 8561-081369571572-254204
Jual Cpt Ruko 4Lt Lok.Strtgs SHM Smpg Toserba Chandra Tj.Karang Hub 0811726559
B000-099494-00-23/06
STNK R2 BE 7291 AT Noka:MH3 3KA00 6VK329378 Nosin:3KA. 303 38 6 An.M.EDO SETIAWAN PS STNK R2 BE 7212 CE Noka:MH34S T1105K974812 Nosin:4ST.1339149 An.IMAT EPENDI
B000-098989-00-29/06
Rmh Tp.70m2 Ls 240m2 Jl.M.Rya cudu No.34 Campang,H.150jt Nego 081369069788-0811729618 B000-099004-00-15/07
Rmh BTN 3 LB.+/-100m2 2Lt,3KT,1 Gdg,2 AC,Tlp,PAM+Smr,List. 1300w t;705463-0813796694 96 B000-099095-00-23/06
Rmh Jl.Ahmad Akuan Gg.Cerme No.603 Kel.Sr i Basuki Kotabumi LT/ B.400/320m2 SHM;07217420020 B000-099100-00-30/06
Rmh 2Lt S.Pki Sdh Renov,Perum Kota SepangIndah Jl.Sultan Haji Gg.Sengon Blk D1 No. 1 Hub 0721257394/081369368413 Harga Nego
Dijual Rumah LT.175m,LB.200m Jl.Way Pengubuan No.34 Hub 0852 7997 6833 Nego
STNK R2 BE 6904 CJ Noka:M H1J B 62116K010177 Nosin:JB62 E1009 853 An.SUGIARTO SEN JAYA
B000-099496-00-23/06
B000-098286-00-10/07
Rmh LT/LB 100/70,2KT,1KM,Full Krmik,Prabola,AC,Sanyo,L1300W,Jl.Imam Bonjol Gg.Sayur H 130 Ng 0813.6967.5777
STNK Motor Honda BE 8605 CO Noka 021375 Nosin JF12E-1021407 a/n Sugianto Antoni Sitorus Hub.781212/081380085790
KEHILANGAN
B000-099292-00-25/06
Rmh Di Jl.H.Agus Salim Gg.Dharma Bakti,(Dkt Perum Citra Persa da)2KT,2KM,LT/LB 300/110,View Gunung Hub.0811799775 / 7517007
STNK R2 BE 7419 BW Noka:MH3 4ST 1085K785250 Nosin:4ST.1 151312 An.ZUHDI RASYID
B000-099331-00-26/06
Grand Livina 1.5XV Kond.Prima S.Pki,Tgn 1 Allrisk Sisa 37x4,3jt DP Ng;081379161469- 081541544474
B000-098678-00-10/07
STNK Motor Yamaha BE 8663 Y Noka 8640 44 Nosin 2P2-949415 a/n Sup angat Hub.7624484/081379 359486
Prum Kaliawi Permai Jl.R.Patah, SHM,LT.181 m2,3KT,2KM,Grs, List. 2200Wt, S.Bor;08127224 0354 B000-099112-00-16/07
Rmh Hook Tj.Ry Permai Jl.R.Dibalau Tj. Seneng LT/B.220/110m,3KT,2KM, Pav, List.1300W,S.Bor,Tlp,TPNg; 087899535636 B000-099141-00-24/06
Perum Puri Sejahtera Blok J 7 Haji mena Type 36 Hub 0816 414 309 B000-099194-00-24/06
LT/LB.500/350m,Tkt,7KT,5KM,Grs 2 Mbl,Pggr Jln Gatot Subroto Hrg 1,4M Hb 08197900080 B000-099231-00-24/06
LB.200/300,6KT,3KM,SHM, IMB ,F.Krmk Mwh 250 jt Ng di Jl Untung Suropati Gg.Tran Lb.Ra tu;7868197371289 B000-099232-00-24/06
Rmh Perum Beringin Raya Polda I Jl.Palem III Blok 12A No.4 LT.100m, 3KT,1KM,Hrg 95 jt Nego Cash/Crdt Hub HELEN 0721-9783897 B000-099261-00-25/06
Rmh Perum Bilabong Blk D1-2 Susu nan Baru TKB BDL SHM LB.120m2 LT.155m2,Hook,3KT,2 KM, 1300W, AC 1PK,S.Bor+Gali+ Pompa+ Tndn ,Grs Hb 08127258845 B000-099263-00-25/06
Dijual Rmh BU Type 36 Sdh Renov Jl.Beringin 6 Blok IB No.9 H.55jt Ng;081379739418 B000-099273-00-25/06
TYPE 70,3KT,P.SUKABUMI INDAH BLOK J7 NO.9 JL.MELATI 2 HRG 100JT NEGO HUB 7514066 B000-099275-00-02/07
Rmh Ful Isi Jl.Griya Rahayu No.8 WHP LT/B 478/207 Mdl Kantong Semar,4KT,5KM,AC dll; 7528278085279213533 B000-099279-00-18/07
Rmh LT.503m LB.200m Jl.Endro Surat min Gg. Bintara II/99 Skram e;08197919898-08154159 1999 B000-099290-00-18/07
Dijual Cepat Rumah Perum Bukit Kemiling Permai (2 Unit) Blok V 95V 96,Cicilan Lunas,Sudah Renovasi, Harga 95jt Nego Hub 0819 7953 622 B000-099360-00-26/06
Jual Cpt Rmh Prm Tj.Raya Permai Blok 17 No.36 Tj.Seneng SHM,LT/ B.120/78m2,4KT,Tlp Buka 100jt Nego Hub 0813 7995 2003 B000-099378-00-26/06
Rmh 2Lt LT/B.400/500m2 9KT ,6KM,Ky Merbau,Gntg Beton,S.Bor ,PAM, IMB,SHM,AC,Grs 4 Mbl Jl.Dempo III No.35 Lab.Ratu,Hrg 675jt Ng, TP Hub 0721-9913142 / 0819 3355 8877 B000-099379-00-19/07
Rmh LB +/-80m2 3KM,Msk Mbl Jl. Kimaja Gg. Berti No.20 Hub 0852 6958 0085 (RUBINO) B000-099380-00-26/06
PERUM INDAH SEJAHTERA I BLOK G/21 LB/LT. 71/120,3KT,2KM ,AC, PARABOLA SPEEDY HUB 085 279219991 B000-099396-00-26/06
B000-097532-00-24/06
Rino 115 ET Feb’2005 Pajak Baru, Plat BE, Harga 96jt Nego Hub 0813 7937 8100
B000-099484-00-29/06
BEMPER MOBIL
B000-099178-00-24/06
B000-099400-00-19/07
B000-099448-00-20/07
Jual Cpt Murah Rmh Nego LT.125m Perum Duta Griya Blok E1 No.1 Skrme ;081369272517
Kontrk/Jl Rm Prmnn 300m2 Dkt UBL,6KT,Fas. Lkp,2Grs,List,S.Bor ,Jl. Palapa 5A No.5;EMIL 081272 739422
B000-099434-00-27/06
B000-099497-00-29/06
Perum Griya Sukarame LT/B.200/ 60m,2KT,2KM Smr Bor Hrg 125jt Ph.0813 7945 3724
Perum Villa Citra III Blok H1 No. 10,3 KT,3AC,1KPmbntu,List, 44 00W,S .Bor+PAM;250016- 08154025226 B000-099526-00-06/07
B000-099445-00-27/06
Djual/Bs Krdt Rmh Jl.St.Haji Gg.Batin Ulngn Kt.Spg LT/B.741/245 Lt.2,4 KM, 4KT,PAM,Sanyo,Bu5 Srtfkt;0812 7248771 B000-099458-00-22/07
Perum Palapa Jl.Rd.Patah BLok A/2 SHM Blk Taman Budaya Pusat Kota Hb 0852 6963 6800
Villa Citra I Blok i No.3,3 Kmr Tdr,1 Kmr Pmbntu,Tlp,Sumur Bor Hub 0811 190 356 / 0813 6920 0123 B003-002892-03-26/06
Dikontrakan Rmh di Perum Keda maian Indah Blok Q9.3 Kamar Tidur Hub 259278-7361818 B017-000745-28-10/07
RUMAH W ALET WALET
B000-099462-00-28/06
J.Cpt LT.355/70m,4KT,2KM,RT, Dpr,List.2200 W,S.Bor,SHM Jl.Agus Salim100m dr Jl.Kartini 29/15 Kaliawi H.1,1 1/2M Ng Hb Bp.Drs TB SAKIJO; 081369278178-7403275 B000-099464-00-29/06
Rmh di Smpg SMPN 26 Kemiling LT.12x17m Harga Nego Bs TT Mbl/ TP Hub 0721-9761663 B000-099493-00-29/06
Rmh KPR Ragom Gawi Jl.Pramuka D1 No.31 LT 135 Type 36 Tlp 08117 201091 / 07213543996
JUAL CEPAT BUTUH UANG 1 GE DUNG WALET ISI 1800 SA RANG METRO LAMPUNG HP 0812 7944 956 B000-097543-00-29/06
KOSAN
B000-099509-00-29/06
Puri W.Halim Blok HH/11 LT/LB.200/ 150,SHMIMB,S.Bor,Tlp, 4400W, 4KT, 2KM;08154076415 B000-099510-00-29/06
Jual/Kontrak Rmh Prm Jayapura Indah Wyhlm Blki B-9 4KT,4KM ,AC, Grsi+Carport,LT.260m2 Srtfkt HUb TIKA 081364807000-081310102277 B000-099518-00-29/06
Dijual Rmh Jl.Way Sabu No.2 Paho man (Blkg Puskes Satelit) LT.358m2 ,LB.175m2 SHM,Cck utk Kntr,TP,BU Hub 0721-7147172 Tdk Mlyni SMS
B000-099170-00-17/07
Untuk Krywn/Krywti Jl.Martadinata No.48 Keteguhan Dpn Gg.Barokah Tlp 471859 B000-099177-00-24/06
Kosan K.Mandi Dlm,Prkir Luas, Tenang,Aman, Strtgs,Blk Radar Lpg Nusantara V;Bu CICI 787400 B000-099278-00-18/07
Asrama JKLIVL Trm Kos Pel/Mhs Lok Blk Unila Gg.Pandan 1 No.43 Tlp 0721-7691283 B000-099514-00-29/06
Jual Cpt Kost2an 12Kmr Jl.Cengkeh Gg.Amin Murod LT.312m2 SHM Hrg Ng;0721-7391824 B000-099534-00-29/06
OVER KONTRAK Rmh Tggl & Bs Usaha Rmh Makan Jl.Kol.Sugiono Blkg Gdg.Wanita Duren Payung,PLN,Tlp, PAM;08133 6390088 B000-099260-00-25/06
BANGUNAN/GEDUNG Disewa Gdg/Bngkel Ls +/-3000m2 Pgr Kllg, Ng Lok.Wayhui Pmnt Lsg Hb 0721787034-7575077-08117 208787 TP B000-098902-00-13/07
RA Y WHITE RAY
B017-000743-28-10/07
RUMAH DIKONTRAKAN Rmh Perum Bukit Kencana Blok FF6,3KT,3KM,2TK,Smr Bor,Renov, Hb.085279970007/7488665 Perum Puri Kencana Blok AB No.10,Jl.Urip SUmoharjo,Faslts+ Prabotan Lngkp,Hub.0811724848 Dikontrakan Rmh Strategis Jl.P.Emir 42 LT 1250, LB 400M, 6KT, AC, 4KM, R.Tamu, R.Kel, R.Mkan, 2Dpr, Grs,PAM,Air Pns,Lis 6600W,Hal Dpn Blk Luas,Taman,Cck U/ Ktr,Mess, Keluarga Hub.264325/08127918391 Rmh Perum Antasari Permai B10 4KT,Tlp,List.1300,Smr Bor,Grsi 15jt/ 2th;081379965363 B000-098623-00-09/07
Rmh Jl.Morotai Gg.Sederhana No.27 Hlmn Luas 2Tgkt,5KT,2KM,2200Wt Hub 081279569690 B000-098793-00-25/06
Rmh Komp.Griya Angkasa Islami Blk P12 Jl.BLPP/Rd.Gunawan Rajabasa Ls.80/150m,2KT,2 KM,1300Wt,Dpr, T.Cuci,1Rkel Luas,Jetpump, Bonus 3 Lemari,Nego HP 0815 4156 9791 B000-099318-00-25/06
AUDIO MOBIL AUDIO VARIASI PROLINE Ruko Wismamas Kemiling Trm Setting ,C. ck,Kc Film,Box Modif dll; 7403850 B000-099486-00-06/07
Service Panggil Motor Turun Mesin Overhaul,Msn Kilat,Sparepart Asli, Mekanik Pglman Hb 0721-708238
B000-098703-00-10/07
B000-098140-00-03/07
KESEMPATAN KERJA
B000-099168-00-24/06
B000-099235-00-24/06
RUMAH MAKAN Dijual Cpt Brg2 Ex.Warung Mkn, Kulkas ,Meja Kursi,Etalase,Hrg Nego Hub 08154039091 B000-099250-00-25/06
HOTEL
JUAL-BELI-SEWA Rumah/Ruko/ Tanah dll Hub 0 721-257000/264843 Jl.Rd.Intn No.57B T.Krg B000-097151-00-20/07
KEBUN/SA W AH KEBUN/SAW JUAL KAVLING KEBUN KARETSAWIT SERTIFIKAT (SHM) BEBAS PERAWATAN,HASIL RUTIN CASH &KR EDIT HUB CV.KRISNA SANDY PERKEBUNAN SYARI AH 07217174331 KEBUN 081379044331 B000-099436-00-20/07
JUAL KAVLING KEBUN BUAH DURI AN MONTONG-MANGGA-SAWO DLL/KEBUN COKLAT PLUS BUAH SERT IFIKAT (SHM) BEBAS PERA WATAN LOKASI 1JAM DR B. LAM PUNG CV.KS PERKEBUNAN SYARIAH BTN3 WHP 0721-7174331 KEBUN 081379044331 B000-099437-00-20/07
Tanah+Bangunan di Jl.Hayam Wuruk No.153 T.Agung LT190m,H Nego SHM Hub.254710/085768593304 Jual Tanah SHM 500M2,Jl.P. Bacan, 400 M dr Jl.P.Antasari,350jt Nego, Hub.262733/081379436826
Jl.Swadaya 10/Jl.Palapa 10J Blk UBL Datar Aspal Ls.600m2 H.200rb/m Ng Hub 7520454
Dijual Cpt LT. 1150 m2, Lokasi di Jl. Cut Mutia (Depan Kampus Satu Nusa) Lebar Muka di jalan Cut Mutia 37 Meter, bentuk tanah 4 persegi panjang. cocok utk Ruko dan Kantor, Hub. 0811 793205/0811791043 Jual cpt Tnh Masuk 200 m Dpn POM Bensin Jatimulyo LT 300 M2 Hub. 081379440258 Tnh Ls.335m SHM Jl.Durian Blkg Supermarkt Hypermart T.Krg Pust ,Tmbk Kllg;0721-73928 60 B000-097632-00-25/06
Tnh LT.334m2 SHM Jl.Jati Baru T.Krg Pusat Blkg RS Bumi Waras ,Pondsi Kllg;0721-73928 60 B000-097855-00-02/07
Dijual Cpt Tnh 1750m2 Depan Kantor Pos Unit II Lintas Timur Tulang Bawang,Cocok untuk Ruko Hub 081369752727-081220019145 B000-097868-00-02/07
Jual Tnh 3Ha,Srtfkt di Ds.Pancur Tegineneng Pesawaran,Hrg Nego; 081219380565-081640 4647 B000-097887-00-02/07
Tanah Datar Uk.17x35m SHM,Pagar Keliling, Lok.Wayhalim Hrg Rp.525/ m Hub 08117207401
Dijual Ruko 3Lt 4x16m SHGB Smpi 2033 sdg Dikontr Bank Danamon Utomo Smpi Des’09 Jl Ikan Tongkol No.15A TB Hrg 700jt Ng Hb BUDI 0811 729097 B000-097515-00-24/06
Jual Cpt Ls.605m2 Srtfkt Jl.Pagar Alam/JL Kamboja H.130jt Ng Hb 085279796005-08127287105
B000-098825-00-26/06
Jual Tnh SHM 302m2 Lok.+/-100m dr Jl.P.Tirtayasa Smpg Vila Marina; 081369061099 TP B000-098838-00-12/07
Tnh 80jt Nego Sdh Pondasi & Srtfkt, Ls.430 m2 Way Hui Jati Agung Smpg Perum Korpri Hub 741 3869 / 0813 7909 3609 B000-098892-00-26/06
Jual Cpt Tnh SHM Ls.624m2 di Smpg Perum Bukit Bilabong,Dpn Jl.Raya; 08127932048-7598500 B000-099000-00-29/06
Jual Tanah Pinggir Jalan Endro Suratmin Arah Lap.Golf Sukarame LT.1000m2 Harga Rp 500rb/m Hub 0721-9799088 / 081541148888 B000-099169-00-24/06
Dikontrakan Tnh Kosong Ls.+/1000m2 Lok.Ditengah Kota Hb 081369583999-08127272926 B000-099195-00-24/06
Tanah Ls.1700m2 HGB,Tmbk Kllg Jl.Imam Bon jol No.60 Pasir Gintung Ex.LP Bandarlampung H.2,2jt/m2 Nego Hub 08127906178 B000-099257-00-03/07
Dijual Tnh Ls.8000m2 SHM Jl.Pra muka/Kav.Raya 14 Rjbasa BDL Hb 0721-7629127/085269 869133
B000-097932-00-03/07
B000-099258-00-18/07
Jl Cpt Tnh (Kbn Jagung) Ls.12,8Ha (128000 m2) Jl.Ir.Sutami Blk Coca Cola Hrg Ng;08154032632
Jual Cpt Tnh 547m2 Rmh 8x13 Srtfkt, Kodya, Waykandis Rp.140jt Nego HP 081279303079
B000-097964-00-03/07
B000-099271-00-25/06
Dijual Tnh (Sertifikat) di Tlg Bawang (Unit II) Sdh Ditanam Sawit Hub 0813 69342452
Tnh Ls.625m Sertifikat Jl.Turi Raya Dkt Perum Gunung Madu Dpn Kantor Camat Tj.Senang Hub 0721-700498 / 081369361111
B000-098141-00-03/07
Jual Tnh Kav.Ls.300 & 200m Tnp UM Lok.Jati Agung Hub ROMI 08127 9130002-087899914505 Ktr 706275
PJTKI Resmi Butuh TKI Ke Taiwan Gratis !!! Singapore/ Hongkong/ Malaysia Uang saku 4.500.000, Cepat Terbang, Bisa tunggu dirumah, tanpa jaminan,Potongan Gaji Kecil. Daftar Langsung Ke : Jl. Nusa Indah Gg. Salam I No.20 Sukabumi BDL Tlp.0721-9931024/ 081210886402 (Sari)
B000-098794-00-26/06
Dijual Tnh Ls.63000m2 Lok.Jl. Negara KM 54 Gn.Sugih Cck u/ Ush;081279357111-0721 7545353
B000-097928-00-03/07
B000-098374-00-06/07
RUKO
TNH LELANG CPT (di Panitia Lelang Metro) Tgl 1-9 Juli’09 Ls.2610m2 Jl.Diponegoro Kel.Hadimulyo Timur Metro Pusat +/-1Km dr Polres Metro An.JF.Damanik dg Hrg Dsr 90 jt Hub TB.Aritonang SH (Kuasa Hukum) HP 081370170693
Dijual Tanah 1000m2 Siap Bngn SHM Jl.Bawean I Sukarame Hub 0811720583-0811794124
Tnh Dijual di Jl.Bhayangkari Jatisari Way Hui LT.1000m SHM,Hrg Nego; 081369377762
PT. BHAKTI PERSADA JAYA
B000-098693-00-24/06
Tnh Perum Bukit Mandala Blok C9 C9 & C10, Ls +/-2500m2 Hrg/m2 Rp.1,5jt Hb 0721-7550 717/7407771
B000-098723-00-11/07
Djual Tnh+Kolam Ikan Siap Isi 425m2,Jl.P.Tirtayasa BDL,50jt, Hub.Bp FAUZI 0815.4104.6281
B002-015389-02-25/06
SER VICE MOT OR SERVICE MOTOR
Perusahaan Swasta di bidang Development & Invesment (Permodalan) Industri & Perdagangan Umum butuh secepatnya posisi : 1. Assisten Manager 6 Orang (Income 4-6juta/bln) 2. Manager/Direktris 6 Orang (Income 4 juta/bln) 3. Logistik (Pengadaan) 4 Orang (Income disesuaikan) 4. Supervisor 17 Orang (Income disesuaikan) 5. SDM 50 Orang (Income disesuaikan) 6. Inventory Gudang 6 Orang (Income disesuaikan) 7. receptionist 4 Orang (Income disesuaikan) 8. Personalia 2 Orang (Income disesuaikan) 9. Produksi 20 Orang (Income disesuaikan) Syarat : - Pria/Wanita max 27 tahun - Pendidikan min SMU/SMK,D1,D2,D3,S1 (Bagi yg belum terima ijazah boleh menyusul) - Tidak terikat kerja/kuliah - Pengalaman tidak diutamakan krn ada training dasar perusahaan Bagi yg luar kota - Jenjang Karir jelas ada Mess Antar Lamaran lengkap langsung ke : “CG Internasional & CO” Jl.Cut Nyak Dien Gg.Palapa No.5A (Samping Telkom Bumi Satelit) Tanjung Karang Pusat Bandar Lampung Pukul 10.00 s/d 14.00 Wib (Batas Akhir 1 Minggu setelah iklan terbit)
Djual Ruko Baru 3Lt SHM Lok.Bisnis 24 Jam Jl.Hasanudin 42 T.Betung Sblm SPBU Ada 2 Unit @Rp.400jt Hub 0815 4018 343 - 488412
B000-098616-00-09/07
Jual Lampu Depan Innova,Xenia, Avanza Hub 9786437-081279 468 905 Bengkel Galang 99 Jl Ratu Dibalau No.99 Waykandis T.Seneng
Pasang/Service AC Power Stering Semua Jenis Mobil Hub 07217512104 / 707180
B000-098900-00-08/07
TTANAH ANAH
B002-015388-02-25/06
LAMPU MOBIL
B000-099498-00-25/06
POWER STERING
Ruko Mewah 4 Pintu Jl.P.Damar No.88 LT/LB450/300m2 Hrg Rp.850jt Nego;081541148888
HOTEL MULIA INDAH FAS.PARKIR, AC, TV,AIR PA NAS,KM DLM,TGH2 KOTA,DKT STASIUN KA,JL.DU RIAN NO.21 PASIR GINTUNG TJ. KRG PH.0721266230 FAX.0721-264756
Kijang’87/90 GIR BOX 1.8 Xenia 2,5jt,Hardtop 35,SERVICE Bunyi, Berat & Bocor Hb MED IA VARIASI Ph.266974-474306
Double Din DVD TV Merk Vibe,Bs USB MMC,Ly ar Sentuh 99% Mulus Hrg 2,5jt Hub 7540505
B000-098700-00-10/07
Kosan Kamar,Hlmn Luas Jl.Gajah mada Gg.Nakip No.9 Ktbaru BDL; 0721-704079/0811724879
B000-099503-00-29/06
Griya Hayam Wuruk Indah Blok A1/ 16 LT/LB.105/73,SHM+ IMB, 1300W, PDAM+S.Bor, Renovasi, Kusen Mer bau+Jati,Plafon Gypsum; 7465937
SELASA, 23 JUNI 2009
B000-099321-00-25/06
Tnh SHM Ls.598m2 Jl.Rasuna Said Pgr Jl.Karang BDL Dkt Ht Indra Puri, View Laut;085697960757 BU B000-099385-00-03/07
Tanah Lok.Sukarame (S.Balau) LT. 690 m2 SHM,Hrg Nego Hub 0811 791 328
Tnh Ls.550m2 Pggr JLn +/-15m Lok.Jl.Pulau Damar Blkg Ruko Perum Palem Asri I Hb 085279444515 B000-099450-00-04/07
Tnh SHM +/-600m2 (20x30) Kav.Jl. Nusa ntara Blkg Radar (An.Sdri) Nego;0721-7196035/085269 006076 B000-099466-00-28/06
Tnh SHM 425m2 (17x25) Kav yg Tnh Ko song Komp.Perum Korpri (An. Sdri)Ng;0721-7196035-08526 9006076 B000-099467-00-28/06
Tnh SHM 300m2 (15x20) Kav.Kop rasi Ragom Gawi Jl.P.Tirtayasa (An.Sdri) Ng;0721-7196035-085269 006067 B000-099468-00-28/06
Jual Tnh 200m Sdh Pondasi Jl.Pe ngairan 3 Gg.Perintis H.40jt Nego Hub 081272844922 B000-099490-00-06/07
Tnh Jl.Pagar Alam/PU Gg.Kamboja Msk +/- 100m LT.907m2 Ponds Kllg, SHM; 085269005321 B000-099492-00-29/06
Jual Tnh SHM View Laut Ls.520m2 Jl.Way Sungkai Komplek Besi Baja Pahoman BDL,Pmnt; 9804495 B000-099506-00-29/06
Jual Tnh SHM Ds.Gn.Sugih Besar Sekampung Udik Lamtim Cck u/Kbn Sawit/Karet Ls.22Ha Pmnt;9804495 B000-099507-00-29/06
Dijual Tnh SHM Lok.Ds.Gn.Pasir Jaya Kec. Sekampung Udik Lam tim,Cck u/ Kebun Sawit/ Karet Ls. 55Ha Peminat Hub 9804495 B000-099508-00-29/06
BU Dijual Tnh Ls.710m2 Jl.Urip Sumoharjo Gg.Arya Guna TP Hub 0812 7214 9269 B000-099524-00-29/06
Jual Sgr Kav.LT.900m (20x45m) Dpn Perum Permata Biru Sukarame,Pgr Jln Aspal;08136 9042153 TP
B000-098544-00-07/07
B000-099424-00-27/06
B000-099528-00-06/07
Dijual Tnh di Belakang Golf Ls +/4000 m2Hrg Nego Hub 08154115 6411 / 702964
Jual Sebid.Tnh Ls.1400m2 Lok.Blkg Rmh Sakit Mitra Mulia Bandarjaya Lamteng;0812794 99850
Tnh Uk.20x20m,SHM Jl.Sisingama ngaraja Gg. Nuri Tj.Krg Brt,50jt Ng Hb 0721-251672/085269991792
B000-098631-00-09/07
B000-099427-00-27/06
B000-099541-00-29/06
IKLAN BARIS JITU SELASA, 23 JUNI 2009
ASP AL ASPAL Jual Aspal Pertamina/Shell/Esso/ Arab Rea dy Stock Tlp 0721-709520 / 0811790620 B000-094949-00-20/07
Aspal Pertamina Segel&Non Segel 60/70,Esso,Shell,Arab Mutu Terbaik; 081540951111-08 5279291111 B000-095622-00-29/06
Aspal Pertamina Cilacap 60/70, Esso,Shell, Arab,Caltex.Djmn Asli Hrg Brsaing Dsewakn Walls 8-10ton Ph. 0811722075-0721258254-07 217474171 B000-096310-00-08/07
ALA T UKUR TTANAH ANAH ALAT MITRA TEKNIK Mnrima Pengukuran Masterplan Prumahan,Prkebunan, Industri,Service Kalibrasi,Jual Rental Theodolite,Waterpas;08136912 0888 B000-098185-00-03/07
ANJING & KUCING Dijual Sepasang Kucing Persia Dewasa Umur 1,5th Harga 3jt Hub 0721-9781515
Korg Pa800,PA500,PA50,i4S, Yamaha, PSR2100 Casio CTK 810, CTK4000,LK270,K220(2,8)CTK 700 (2,3),Drum:Sonor, Tama, Carlos, Spears,Gtr/Bass:Cort,Dame, Rockwell, Ampli:Russel,Cora Roland, JC120,Power, Mixer,Eq X-Over Wire less,Spk Aktif,Beta3 AXL Behringer S’craft,Huper,Tasso,Absolute Peav ey Allen Heath,Mackie,Tapco dll. RAMA SWARA Jl.Gajah Mada 85D B.Lampung (0721) 7400115-0811 792034 ACHIN B000-098899-00-12/07
ADI MUSIC:Jl/Bl/TkrTmb/Br/Sec:i5 (5)i4(6,5)i3(7)Pa50(7)Pa80, Pa500 (10,5) KN1400,2400,2600, Wk 1800(3)CTK731(2,2)ix399 (4), Cs800,Axl,Dynacord,Absolute ,Behr 12 ch,Samic,PVUnity12ch,8ch, Blazer, CORA,Drum,Zoom,Alesis Beta3,Shure,Mtzon Ph.268983081369139529 B000-098918-00-14/07
KIUP Speaker Multi Jumbo Russel utk Keybo ard Melodi Vocal Komplit Jrg Pakai 90% Pribadi Rmh H.3jt Ng Hub 7330093-0816412874 B000-099145-00-23/06
B000-099142-00-23/06
Jual Anakan Kcg Persia Asli,Lucu Aneka Wr Cream Blue Red Tabby Seal Point&Torty Poi nt Hb 7410209 B000-099519-00-29/06
ALA ALATT PEMADAM KEBAKARAN Pengadaan & Pengisian Hub 2603 20-260626-7532433 Jl.Imam Bonjol Gg.Putra No.21 BDL B000-097537-00-24/06
ARSITEK DEE-TECH ARCH Desain Rmh Tggl,Ruko,Hotel, Kantor Gmbr 2D/ 3D/RAB Tlp 085269265530 B000-098372-00-06/07
AHLI GIGI RIYAN AHLI KECANTIKAN GIGI Cpt&Rapi,Trima Psg Kwt Gigi Jl.T.Umar 51/20;255080 Bk Tiap Hr 08-05 Sore;Jl.Kiwi Jm 19-21 Hb 081379062829
ALA T TERAPI ALAT Jual Cepat Alat Terapi Ceragem Ber hadiah Warm Pad Hub 0721-359 5121 B000-099387-00-26/06
ALA T KANT OR BEKAS ALAT KANTOR Dibeli Komputer+Spart,AC Kond. Rusak Jmlh Bnyk,Mobil dll Hub 0812 7922541-785741 B000-099244-00-17/07
AUTIS
BIRO JASA
B000-098194-00-03/07
PRINCESS STIR MOBIL.... PERCAYAKAN STNK&SRT-SRT ANDA PD KAMI.... JANGAN RAGU DLM KEPERCAYAAN.... JASA RINGAN TLP.257-555 Hunt SMS 081979-22555 (PST) TLP.703-555 Hunt SMS 081979-97555 (CAB) Email:bjprincess@yahoo.co.id sejak 1983 B000-099276-00-18/07
BIJI JARAK Dibutuhkan Biji Jarak Pagar Kering, JumlahBesar Rutin Hb 0813793 27049 / 0721-262848 B000-097963-00-03/07
BUSA W ARNA WARNA Jual Busa/Spon Warna u/Papan Bunga,Hrg Rp 8200/Lembar u/ B.Lampung Hub 081977925252 B000-097993-00-03/07
BAHASA MANDARIN
AUTIS Khusus Mengobati Autis Hiperaktif,Stress,Rematik Hub DEDI 0721-251265 B000-098161-00-03/07
B002-015386-02-25/06
Sedia Acrylic Tipis&Tebal Ukurn Kecil&Bsr Toko SUBUR Jl.Bengkulu No.6 T.Krg;0721-253168 B000-098681-00-10/07
AC
CANOPY & ALUMINIUM Mengerjakan Canopy,Tralis,Folding Gate,Rolling Door,Kusen,Partisi, Kaca& Gypsum,Krey &Vertical Blind Hub MAJU MAKMUR Jl.P.Morotai No.69 Tlp 0721-7471238 / 7506845 B000-099457-00-20/07
CV.MAJU JAYA TEKNIK * Penjualan AC Baru/Seken * Perawatan AC Rmh/Kntr * Perbaikan AC Smua Jns/Merk AC Hb 0721472834/7333700/9805000 B000-098543-00-08/07
PROMO!!! AC CHANGHONG, ARTIC, LG, PANASONIC,SHARP ,Por table, Service & Cuci AC Hub PERMAI Jl.A.Yani 37 Tlp 253556-7412979
OPTIK SENTRAL Menyediakan Alat Bantu Dengar (Import) Hrg Terjang kau Jl.Pemuda No. 45 (Dpn Photo Indah) BDL Tlp 252286 B000-099449-00-20/07
ALUMINIUM TK.KARYA MURNI Jual Rel Horde ng, Rak Al,Partisi,Expanda, Etalase ,Aw ning, Kusen,Canopy Jl.T.Umar Psr Koga No.2 Kdtn 782601 Fax. 788520 Jl.Raya Natar Dkt Psr Natar 92767
Penglhn Air Payau Jadi Air Tawar/ Minum Jl Bypass Ruko DCC Prem patan Wayhalim Way Kandis Ph. 0721-784287 / 08156032838
Tersedia Atap Zincalume BHP Zinc Color Tbal 0,3 s/d 0,7mm Hub Toko ADA MAS Jl.Kartini No.38 BDL;0721-263220
B000-097671-00-26/06
FILTER AIR:Atasi Air Kuning,Bau Lu mpur,Mi nyak dll Hub 0815 6032 838 B000-097672-00-26/06
EAR CANDLE HERBA NEW! EC Herba utk Detox,Vertigo, Flu,Asma, Jerawat,Kulit Hub 07217365561 / 705426 B000-098753-00-11/07
FOLDING GA TE GATE Asal dari Pabrik Bukan Asembling Lokal HbTk.ADAMAS Jl.Kartini No.138 BDL;0721-263220 B000-098191-00-03/07
BINTANG Fldg Gate Jual Bhn Bk Fldg Gate A ksrs,Mnrm Psnn Pntu Fldg Gate.Harmonika Prdk Klop Bjtama Jkt,Jl.Natar KM 18 No.603 Rt.09/04;072192500-7324732 B000-098734-00-11/07
B000-098195-00-03/07
ANEKA KUNCI RUMAH Kunci2 Engsel Kunjungi TK TAN JAYA Jl.IkanHiu (Papatan Chandra SM) T.Betung;481273
Menerima Pesanan &Servis Pintu Folding Gate Jakarta&Surabaya Hb 7410402-0811723996 B000-099367-00-03/07
FURNITURE
B000-098098-00-02/07
ALA T MUSIK ALAT ADI MUSIC:Jl/Bl/TkrTmb/Br/Sec:i5 (5)i4(6,5)i3(7)Pa50(7,5)Pa80, Pa500, KN1400,KN2400,KN2600, CTK731(2,3)WK1800,PSR 2100,S900,Dinacord,Absolute, CS800, AXL,DD3,PV12ch,6ch,Be hr12ch,14ch,DOD,C rosoverbehr, Zoom,Beter,B lazer,Cora,Beta3,Drif Ph.268983-081369139529
MAKANAN Kedai Kue Nira Sedia Kue Basah& Mnrm Psnan Snack Box Kue Tam pah Jl. Dr.Susilo 47A;257699-08527 9645592
B000-098680-00-10/07
KIDO SERVER 0721-7525757 / 085 26 9310244 Pulsa Murah& Cepat, Stok Lgkp Terus,Ada VSN Komplain Mudah,Daftar & Reply SMS Gratis B000-099197-00-17/07
Dicari Mitra Pnjualan Pulsa Elektrik Multi.Langsung Jadi Master Dealer. Trx Cepat & Aman,Harga Murah Dep osit Bebas Hub 07217166777-0852 79118888 B000-099198-00-17/07
HANDBODY & SABUN PEMUTIH Jual Paket Pemutih Badan dg Hrg 215rb (Ha nd Body Pagi,Mlm & Sa bun Cair) & Hrg 165 rb (Hand Body Pagi, Mlm & Sbn Batang) Hub 7588829 B000-097478-00-23/06
HANDPHONE
RAFI JAYA Specialis Kitchen Set,Jg Mnrima Psnan Setting Room,Ofce ,Kmr Set dll;73349 48-0812721 66609 B000-089420-00-03/07
BINTANG 3 KOMPTR Dpn Chamar Tj.Senang 14' -21' 160-725rb,LCD 17' P3-P4,P4 Compaq Ph 785741 Obral B000-097766-00-01/07
AK-COM:785110 - 7539580 P4-1.6+ Mon 15"=1,2jt,P3+Mon=650, PCC P4- 1.6/1.7/2.4/2.8=80/95/190/ 245 MB 478=200 B000-098714-00-06/07
Jual Komptr Ex.Kntr P1=137U, P3=155U,Monit or=274V Hrg Lelang Limit Total 47,5jt Lok Lpg&Sumsel Brmnt Hub 081541449396-0721487 221 (Jam Kntr)
Dijual Cepat Handphone Apple 16G 3G,Lengkap dr Baru,Hrg Nego Hub 08976045441 BU B000-099489-00-29/06
TUNAS JAYA BADUT Sewakn Spg bob ,Barney,Bj,dll,MC,Dekor Ultah, Bing ksnUltah;7505935- 081279322335 B000-099480-00-21/07
HIPNOTIS Pusat Belajar Hipnotis & Ilusi / Magic HP 08197994947 (Tidak SMS)
HYPNO TERAPI No. 1 di Lampung terapi Mental block, stress, kecanduan, gangguan Psiko logi terapi anak privat hipnoterapi 25 jamintrusktur berpengalamanub. 0721 7359543/ 0812 79020009
INDOVISION + TTOP OP TV Indovision 349rb Free Film & Sport Top TV235rb Free Trnsprt H.7352 345-085269882345 B000-099093-00-16/07
JASA ANGKUT AN ANGKUTAN SENTRAL CARGO Menerima Kiriman Paket/Dokumen ke Slrh Indo Hb 0721-7543347 / 473061 B003-002872-03-07/07
JAGO MAMPET Atasi WC Mampet Saluran Air Was tafel dll, Tnp Bongkar Hub 0813 21139657-07219920177 Grnsi B000-097892-00-02/07
KONVEKSI ASIA KONVEKSI Trm Psnan Kaos, Jaket Bordir Sablon Spnduk,Banner dll Jl.S.Agung 1 Hub 7423776-0813 79 114611 B000-099108-00-16/07
KAR TU UNDANGAN KARTU Special Ctk undangan Mewah Harga Super Murah Hub AYANA CARD 07217308923-085279222148
KURAS & MAMPET Atasi WC,Pipa2 Wastafel Tidak Bau Tanpa Bongkar Paling Murah Garansi Hub 7400060 B000-098097-00-05/07
KREDIT ELEKTRO & FURNITUR Kredit Elect Furniture Jati DP 0% Bng 0% (Kartu Krdt Mandiri) Prss Cpt; 263628-7556 656-7533042 B000-097859-00-01/07
KURSUS KUE Kursus Kue “YUSSY AKMAL” Tlp 253393 ; 25 Jun:Mcm2 Puding Dlm Nampan:Vaganza P,Rock Coklt P,Rich Coklt Cheese P&Straw Tiramisu P;26 Jun:Mcm2 Kue Kering Asin:BBQ Cookies,Smoke Beef, CurryCastengle,Spicy Beef C, Biskuit Udang,Slimut;27 Jun:Mcm2 Kue Ol ahan Ketan Hitam:Brownis Kks Ketan Htm Putu Ayu Ktn Htm,Bugis Ktn Htm&Lemper Ketan Hitam B000-099421-00-27/06
KECANTIKAN Jual Produk Kecantikan Bali Lulur/ Masker/ Sabun/Aromatherapi/Ear Can dle/Harga Murah Jl.Narada (Toko Narada) Kp.Sawah Brebes Ph.0721-3590453 B000-099085-00-23/06
KRIM PELANGSING
Bursa Laptop Second Sedia Brbgi Merk Lapt op 2nd Garansi (Ready Laptop 3-5jtan) Hub 0721-7173733 B000-099212-00-01/07
Jual/Beli TT CPU+Mon/Laptop/LCD/ Proyektor Terima Service Komputer Panggilan;9760503
KURSUS SINGKAT MEKANIK MOTOR ,GRATIS CUCI MOTOR, JARIN GAN BENGKEL UTK MAGA NG/PKL HUB LEMBAGA KURSUS NUSA BANGSA TELP.0721-2631 24 SMS 0813 79 444 324 (NGULA NG GRATIS) B000-098664-00-10/07
KURSUS TEKNISI PONSEL
B000-097992-00-03/07
Jual Msn ATM Ex.Kntr Merk IBM, Siemen,Digital Total 44 Unit,Lok. Lpg&Sumsel,Hrg Lela ng @Rp.1jt/ unit Hub 081541449396/0721-487 221 (Jam Kntr) B000-099160-00-24/06
ORGAN TUNGGAL Dijual 1 Set Organ Tunggal Siap Ngejob/Pakai Hub 0721-7451149 / 0811 793 534 B000-098795-00-25/06
PULSA ELEKTRIK Mau Cari Uang Mudah? Dg 25rb Bisa Jual Pu lsa Smua Operator,Flexi 5/10/ 20=5,1/9,9/ 19,5 Bs di DOWN LINE KAN!! Daftar Gratis! BONUS SPAN DUK! Dioni PulsaKITA :9773000-27 7558 DONI 081911111 511 ANTO 08127602654 B002-015360-02-29/06
PANGLONG KA YU KAYU MANDALA LESTARI Jual Kayu Lada ,Meranti,Mentru,Damar,Kelapa, Racuk Hb 702688-7473188 Jl.Soek arno Hatta B000-093262-00-26/06
cybercellD410 :1 Siswa 1 Meja, Metode Privat Materi Khusus Sllu Disesuaikn dg Kondi si Trkini Mliputi Hardware:Ass.Disasembly Sold ering,Jumper,Flexible Planting ic bgn Software:OSInstltn,Flashing, Unlockng App s Instltn Hub Wisma mas Kmlg Estate Blok DNo.10 BDL; 7599678-085279305678
Q-LOAN LAUNDRY Dbuka Kesem patan u/Jd Agen Keuntungan Besar Tdk Repot Playanan Prima Jg Mnrm Cucian Siap Antar-Jemput,Anda Gra tis Bila Tdk Tepat Wkt;73111127585668 B000-097518-00-24/06
DOKTER LAUNDRY Cuci Kilat,Biasa ,Super Kilat (Antr-Jmpt) 4rb/kg,Cuci 10x Grats 2kg; 081325555528
B000-099252-00-18/07
B000-099174-00-24/06
Dijual 1 Unit Msn Fcopy Canon 6650 Kond. Bgs Rp.8jt Ng Kota Metro Hub 081369572177 B000-099522-00-29/06
PIJA T/URUT TRADISIONAL PIJAT/URUT Pijat Urut Tradisional Mlyni Ditmpt Bs Pggl Hb 07217507580-081929 874741 An.MAS MIN B000-098017-00-03/07
PINJAMAN MODAL USAHA Leasing Resmi Pnglmn 27 Tahun tnp Komisi Fee Showroom, Jaminan BPKB (Mbl/Mtr) Bs Yg Msh Kredit (khusus mobil) Hub. ARI : 0721-7544559/ 0819771 88088/ 081369200888
PUPUK www.waasiu.com Professional Supplier of Agrochemical Product Herbicide Bacteri Side Organic Fertili zer & Trsedia Benih Klp Sawit Varietas DXP (TNI) Srtfkt.Umur Siap Panen 24-28bln Prodksi TBS Pd Umur 10th (TM8) 32-35ton/ha/th Hub PT.WAASI INT’L08127215775-081977942262 B000-098328-00-08/07
LAIN-LAIN
PERABOT AN RUMAH PERABOTAN
Terima Rosokan Mobil,AC,Fotocopy, Komputer Alt Pabrik,Kntr,Rmh Tangga, Besi Tua,Logam dll Hub Kami Datang 081541517251081541471883 B000-099084-00-23/06
Dijual Cpt Furniture Scnd 1 Set Meja Mkn Brkt 4 Bh Kursi,1 Set Alat Sauna,1 Bh Msn Tik Elektrik,1 Bh Msn Fax,Tabung Gas,2 Unit AC LG 1/2 PK Hub 7395550 B000-097663-00-30/06
LAPT OP LAPTOP
PERLU DANA SEGAR ???
TELAH HADIR PST LAPTOP 2nd H.1jtan P4 2jt Centrindo 3jt Dual& Corelduo 4jt;3582085-9331507 B000-098614-00-09/07
BU Toshiba P4 Centrino 512/80 GB DVD Mulus,Hrg 3,25jt Saja Hub 0813 6969 4939
Leasing Rsmi Pengalaman 27 Tthn, Proses cpt, Tanpa Biaya Komisi, jaminan BPKB (Mobil/ Motor) bisa yang masih kredit (khusus Mobil) hb 07217597706/ 0812 72358400
PROMO TTOP OP TV
LULUR SEKAR JAGA T JAGAT Grosir Prdk Bali,Skr Jgt,Bali Alus, Ratus, Sbn Sereh,Sbn Susu Zaitun, Bidadari Hb 081 1726466-7468596 B000-098196-00-03/07
LANT AI KA YU LANTAI KAYU LANTAI KAYU Tersedia Beragam Warna yg Indah & Eksotis.Ber garansi Produk Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks.Malahayati No.26
MARMER GRANIT Marmer Granit Mnrm Pemasangan Kitchen Set Wastafel,Tangga Lantai, Counter,Prasasti Bongpai Hub 0813 7919 8899 - 7597855
JUal Genset Yanmar YTG40T Kap. 33 KVA Th’04 Silent,Soundproof, Kond. Baik,Terpakai 49664H,Hrg Nego Hub 08127262887-250182
Jual Kompor Gas Elektrolux,Full Oven, Hrg 3jt+Kompor Gas Modena 1,5jt Nego Hub NOVA 7709357451870
B000-097520-00-24/06
B000-099099-00-23/06
B000-099183-00-24/06
Dbthkn Bbrp SPG u/Dtmptkn di Toko2/ Counter min.SMA, max. 25th,Pnmpln Mnrk,Mau Krj Krs,Rapi. Lmrn Antr Lsg ke PT.ELECTROLUX INDONESIA Jl.P.Antasari No.38 B BDL
Klien Kami Sbh Prsh yg Brada di BDL Mbthkn Staf HRD & SPV,Lk, Pddk. SMK,D1,S1 Pglmn 2th Sbg Sales CO/SPV&Staf HRD,Mmpu Bhs Ingg.Lisan/Tulisan,Mmpu Mngo perasikn MS Offc,Intrnt,Email,Mmpu Mmbuat Strategi&Hard worker.Krm Lmrn ke PT.Suko Agung Puri Wayhlm Blok H No.1 BDL
PD SEHAT SELALU Jl. Kimaja (Sbgrgn Jln. Rakyat Lampung)1. Admin PR, Max. 25 Thn 01, 2. Delivery SIM C, Max. 25 Th Min.SMA BS BW Mobil Diutamakan.
Dbthkn Mrktg Mtr Yamaha,min. SMU,Fas.Gaji, Trnsport,UM,Insntf. Krm Lmrn ke MARUMAN SIGER MOTOR Smpg SMU Gajahmada Tlp 7442007
Dbthkn sgr SPG/PR (Public Rela tion), Pglmn Dibid.Dunia Hiburan ,Brp nmpln Mnrik,Enerjik,Usia Max.24th, Fas.Gj.Pkk, Bnus, Kmisi,Hub. 085369019369/0852 79168842
Dbthkn Sgr Wnt Bs Komptr/utk Pss: ADM Diut mkn Pnmpln Mnrk Hub BEN GKEL STAR AUTO 081 379797555
Dbthkn Spv Merchandiser,P/ W,Pglmn Sbg MD/Slsman Min 2th,Krm LMrn ke PT Inti Bharu Mas,Jl.Yos SUdarso 333 BDL
Dbthkn Tng SPV Merchandiser,P/W Pglmn Sbg MD/Salesman min.2th. Krm Lmrn ke PT.INTI BARU MAS Jl.Yos Sudarso 333 BDL
Dbthkn Sgr Krywn,Pria/Wnt,Max 35th,Utk Mrketing/Colektor,SPV,Ke Istana Jaya Finance,Jl.Raden Intan 53
Dbthkn Sgr Krywti Sls Counter ,Pddk.SMU Sdrjt Wnt/Pria,max.30th Siap Ditraining.Lmrn Antr ke PT.WARAS Jl.Hasanuddin No.2 T.Betung BDL
DIVKA Barbershop bth cpt tkng cukur, laki2, usia max 35 thn, ramah, sopan, jujur dan penampilan menarik, krm lmr langsung ke DIVKA, Jl. P.Antasari 114 BDL
B000-098729-00-11/07
PRIVAT KOMPUTER Paket Liburan Hub 7373344Photoshop (240),Inter net (150),Word (180) B000-099369-00-19/07
B000-098716-00-10/07
PELUANG USAHA
MADU HUT AN HUTAN
GLOBAL TEKNIK,Cuci AC B/P,Per bai kan,Termurah ,Bergaransi, Hub.7557836/473850 ANUGRAH TEKNIK SErvice Cuci AC,Bgkr Psg,Perbaikan, Bergaransi, 0721-475638/7599255 SPCLS AC Servs Bgkr Psg Isi Freon, Jual Beli Tkr Tmbh Rental Hb KARUNIA AC 7147771- 081369550834 B000-098177-00-03/07
JAYA AC SERVICE AC MOBIL,AC Split,Kulkas, Mesin Cuci Jl.Urip Sumoharjo 28A;0721-772556
B000-098579-00-24/06
JESSI SERVICE AC Cuci AC Rmh & Kantor,Ter murah&Bergaransi Hub 0721-7403216/7552072 B000-098713-00-24/06
PRATAMA SERVIS AC Mnrima Cuci AC,Bgkr Psg Prbaikn Brgrnsi Hb 07217144556-0852799951 62
B000-098990-00-15/07
SCAFFOLDING RENTAL SCAFFOLDING: Main,Lad der Frame,U.Head,J-Base,Cat wlak,Roda Hb 482950-7140828 B000-098335-00-03/07
B000-098813-00-25/06
. PARABOLA DAN PASANG BARU .. ........... HUB 0828 80187076 ........... B000-099411-00-20/07
B000-099199-00-17/07
SUMUR BOR SUMBER KARIA Mlyni Smr Bor, Servis Jetpump &Pmbuatan Menara Tower;7545776-081369313293
............ SELESAI DITEMPAT ........... ............ HUB 0828 80103289 ..........
B000-098974-00-14/07
B000-098814-00-12/07
Jaminkan BPKB Mbl Anda min. Th’2000 Mmbiayai Mbl 2nd Th’2000 Hub TAMI 085279914858
B000-099409-00-20/07
LABUHAN SERVICE Kompor Gas Semua Merk Dijamin Nyaman & Aman Grnsi 1th;087899506079 B000-097621-00-25/06
SER VICE KOMPUTER SERVICE JAVA PRO COM:Mlyni Servis Kom. Personl&Corporate,Mnrm Jas Pmb uatan Website Murah&Mm uaskn Hb 3543794-081279380333 B000-098487-00-08/07
Service Pnggl:Laptop,CPU,Mntor, Printer,Recovery Data:HDD ke Format ,Loss Partisi;0721-9778532/7172519
B000-099203-00-24/06
PENGOBA TAN MA TA PENGOBAT MAT Mata Anda Bermasalah,Ingin Lepas Kacamata &Normal Kmbli?Ramuan Asli dr China Mnyemb uhkn Katarak, Rabun Plus/Minus,Mata Berair Mata Merah dll Hub Bp.ANTON Jl.Pagar Alam Gg.PU 100A Kdtn HP 0811 7260 94/0721-706618 /7475957 Siap Antar B000-098591-00-09/07
PRIV AT BACA AL QUR’AN PRIVA
B000-099143-00-25/06
JIMIN SERVICE PANGGIL Selesai Ditempat,TV Kulkas,Freezer,Mesin Cuci,Pompa Air,Penga laman 17th Garansi 6Bln Hb 789465-7412242 B000-09957-00-17/07
CAHAYA SERVICE PGGL Kulkas, Msn Cuci,Freezer,Dispenser,TV Hb 0721-7506579/788917 Grnsi 6 Bln B000-099165-00-01/07
ALIKA SERVICE PGGL Kulkas, Freezer,M.Cuci, Dspenser,P.Air Hb 7534603-708217 Grnsi 6 Bln
B000-091178-00-27/06
TENDA VIDIA Dekorasi Tenda Pelaminan (Rmh/ Gedung) Kmr Ruang Nkh,Rias Pgntn,Photo/Shooting,Orgen GALE RY MANTEN JL.KIMAJA/JATI No.12 Wyhlm; 7589222-709522 B000-099364-00-19/07
UANG ASING Jual/Beli Uang Asing PT.Sinar Langgeng Va luta Asing,Money Chan ger,Dollar USA,Twn,Jpg,Saudi ,Hkg, Uero, Korea,Ingg,Nedherland, Hb Jl.Kartini 136/4 Tjk;263637-7473998 B000-099277-00-18/07
UANG BALIK (UB) Uang Balik (UB) Khusus yg Trjpt Mslh Ekon omi,Trlilit Htg,Kpepet Sj,Test Ditmpt Alm at Paku Bumi Alkrmh Dpn KUA Bandar Mtrm Lamteng HP 081369638608 B000-098843-00-12/07
B000-098670-00-10/07
SALON KECANTIKAN
URUKAN TTANAH ANAH
Anda Tdk Sempat ke Salon,Kami Dpt Dtg ke Rmh anda Mlyni,Sambung Ramb ut,Make Up&San ggul u/Brbgi Acara Hrg Trjangkau Hb HERNI 0819698061
Dicari Urukan Tnh Sebnyk 3000 Kibik Lok. Antr Proyek Dpn Stasiun Kereta Api T.Krg Hb081540942223-085669667116
B000-099079-00-23/06
SEW A KOMPUTER SEWA KONSENTRASI PADA ACARA ANDA SOAL KOMPUTER BIAR KAMI YG TANGANI:LCD PROJE KTOR (KECIL &BESAR)TRIPOD KECIL,TRIPOD RAKSASA KAMERA UTK VIDEO SHOOTING LAPTOP, PERSONAL COMPUT ER HANDY CAM, CAMERA &LAIN2 HUB GRIYA COM 0721-704 207 JL.TEUKU UMAR NO.55 KDTN
VER TICAL BLIND & KREY VERTICAL Tersedia Juga Wood Blinds,Roller Blinds &Roman Shade,Folding Door, Shower Screen Hb Tk.ADA MAS Jl.Kartini 138 BDL;0721-263220 B000-098192-00-03/07
VIDEO SHOOTING AMING POTO DVD Shooting&Rias Pgntn,Dekor, Catering,Poto Sunatan dll Jl.R.Intan Dpn Alfa/Lotus;7461 230-0816404053
B000-096953-00-19/07
B000-099353-00-19/07
SARI BUAH MERAH
WEBSITE
VCO&Mnyk Buah Merah,Sarang Semut Asli Produk Papua Cendra wasih Industries Wamena Jaya Wijaya Papua Depkes RI Dirt. No.21491 120200 Hb 473704/Toko 483220/081540831009 ESTER
Melayani Jasa Programer Web utk Citra Pos itif Perusahaan www.duta we bsnet.com Phone 08154019822
B000-097659-00-25/06
SANGGAR BUNGA & DEKORASI
B000-098975-00-14/07
RIDHO AC Mnrima Cuci AC&Bgkr Psg&Prbaikan Djamin Puas Hub 0721-7185993/085269925583
Toko SINAR AGUNG Jual Cat 10.000 Warna Nippon Coulour C,Vinilex, Dulux,Catilac,Mowi lex & Material Bangunan Lengkap Jl.P.Antasari 151 (Dpn SPBU) Tlp 703264 / 772404
SER VICE KOMPOR GAS SERVICE
SER VICE SERVICE
PUTRA SOLO SERVICE TV,Msn Cuci,Panggil Langsung Datang Hub 0815 4023 359
B000-099425-00-20/07
B000-099002-00-29/06
....... ANEKA SERVICE TV DLL .........
SIRIH MERAH Herbal Sirih Merah utk Pengobatan Mcm2 Penyakit Diabetes,Jantung, Drh Tinggi dll. Teh+Capsul Hub 0721-704079 / 0811724879
B000-099001-00-29/06
TENDA & DEKORASI
T OKO CA T CAT
SUSAH DAP AT PINJAMAN DAPA Ditolak PHK Bank/Leasing,Km Solusiny Jmnn BPKB Mbl/Mtr Diatas Th’01,Srtfkt/Akte SgrHb 085769 459517
B000-098136-00-03/07
ROHIM Beli TV Second Kondisi Bagus/Rusak Dijemput Hub 07219987805
.............HUB 08154023359 ...........
.... FLORIDA SERVICE TV DLL ........
MEGA HERTZ Pusat Perbaikan TV Warna Semua Merk Hub 0721-998 7805 / 470048
Atasi WC Mampet Saluran Air,Was tafel dll Tanpa Bongkar Garansi HP 0813 8775 7661
Jual TV Second Bermerk 21" 550700rb,29" 1jt-1,5jt Bergaransi Tlp 703543-7311113
. PANGGIL LANGSUNG DATANG ...
SER VICE TV SERVICE
PENGOBA TAN PENGOBAT
B000-098117-00-02/07
B000-099430-00-27/06
TELEVISI
BHINNEKA KARYA TENDA SPECIAL Dekorasi Catering,Rias Pngantin, Kubah,Krucut Dekorasi Plaminan, Kmr Pgntn,Ruang Nkh, Video Shooti ng/Photo Orgen Mbl Pgntn “Paket Pesta Prn ikahan Bonus Mbl Pgntn” Ktr Jl.ZA Pagar Alam No. 22 Lab.Ratu Hunting 701932-7169789
............ JOGJA SERVICE TV ...........
RAJA MAMPET
TUNAS MAGIC TUNAS MAGIC NO.1&TERBESAR DI SUMSEL,MNRMA PGGLN SHO W U/SGL ACARA DG BIAYA MU RAH,MNR MA KURSUS SULAP ,MATERI KOMPLIT&MMILIKI KOMU NITAS TRBESAR DI SUMSEL HB 085669987999
B000-099233-00-24/06
TRIJAYA SERVICE Menerima Cuci AC,Bgkr Psg Repaind Brgrnsi Hb 3533975-7469778-081379 273528
Dibuka Pelhang Usaha Lisensi Waralaba “BEBEK KREME YOGYA KARTA” di Lampung : 0811722110, Yogyakarta : 0818463308
Jual Tongkat Ajaib utk Perawatan Bg OrganIntim Wanita yg Bs Mengem balikan Keperawanan Scr Alami Tnp Efek Samping Dijamin Gress!! Hub 08154025136-085269326959
SUSAH DAP AT PINJAMAN?? DAPA BFI Finance Tbk Leasing Rsmi Pengalaman 27 Tthn, Tanpa Biaya Komisi, jaminan BPKB (Mobil/ Motor) bisa yang masih kredit hb 0721-741 1184 / 762 3382
B000-098188-00-03/07
TEKNIK AC SERVICE/Trm Cuci AC/ Bon g kr Psng AC Prbaikn AC Rmh/ Kntr Grnsi;7337909-9958660-7500830
B000-099410-00-20/07
Mengobati Brbgai Pnykt,Spt:Kncing Mns,Drh Tinggi,Liver,Jantung Koro ner,Stroke dll,Hb.081369551675,Tnp Dpungut Biaya,Gratis...!
SOLUSI MODAL USAHA Leasing Resmi Penglmn 27 th Tnp Komisi Free Showroom, Jaminan BPKB Mobil/ Motor Bs Yg Masih Kredit Khusus Mobil Hub. 0721 7316894, 0812 7377748
B000-098973-00-14/07
SER VICE AC SERVICE
B000-099234-00-24/06
Membiayai BPKB Mbl&Pmbiayaan Mbl 2nd min. Th’2000 Keatas Hub CHA RLIE 085279263626 ANJ FINANCE
BHINNEKA KARYA * * * *
Bunga Papan,Bunga Dukacita Bunga Meja,Bunga Tangan,Parcel Parcel,Tenda Dekorasi Dekorasi Pelaminan,Catering
* Ruang Nikah,Mobil & Kmr Peng antin Alamat Jl.ZA Pagar Alam No. 22 Lab.Ratu B.Lampung Tlp 7169 789-7353647-701830 (Spesial Diskon 20%) B000-098264-00-13/07
SANGGAR BUNGA & PPARCE ARCE ARCELL
B000-099269-00-18/07
W ARNET WARNET Dijual Cpt Paket Warnet/Games Center 15 Unit Lgkp dg Prltn Lainnya (LEO NET) Jl. Gajahmada No.22G Hub 081929999863-9967781 B000-097527-00-24/06
W ALL P APER WALL PAPER Tersedia Type Star Wall,Hot Stylus, Beauti ful Life,Empire,Dream House & Walt Disney Hub Tk.ADAMAS Jl.Kartini 138 BDL;0721-263 220 B000-098190-00-03/07
Wallpaper Tersedia Bnyk Koleksi yg Ekslus if,Kreatif,Indah&Mewah,Cck u/ Rmh,Ktr,Toko Hotel,dll Hub CITRA JAYA 482435 Jl.Laks.Malahayati No.26 B000-098602-00-09/07
BELLA FLORIST:Trm Psnan Bunga Papan, Krans Bunga Papan Medan, Mcm2 Rangkaian Bunga & Parcel HARGA MURAH!Hb 081279264267465252
Mnyewakn Tenda Dekorasi Krsi& Catering Hub dr.H.MELLY HERMA WAN 0721-9769997/08127272 9200
ZAM-ZAM TTARUB ARUB
Madu Lebah Liar/Hutan & Herbal Reaksi CptGrosir & Ecer Hub 08137 9345345-0721783306
Lmbg Pmbinaan&Pngembangan Guru Baca Tulis Al Qur’an (LPP GUR BATA) Mnrma Privat Baca Al Qur’an Guru ke Rmh Hb 0721-7336640/085 279537939-085769538555
B000-098996-00-15/07
B000-098914-00-13/07
B000-097618-00-25/06
B000-097767-00-27/06
B000-099102-00-16/07
PJTKI RESMI Bth TKW/PRT Malay sia, Singapore,Hongkong,Arab Saudi ,Gra tis Dpt Uang Saku 4jt.Proses Cpt 3 Ming gu.Terbang CTKW Bo leh Bw HP, Tlp 0721-771755/0817056 8556 /081379869799
Dbthkn Mrktg Exctive,P/W,Lls.SMU/ Sdrjt,Sl es SPV,Lls.min.D3 Mmliki Spd Mtr Pglmn Bi dg.Mkt min.1th,Tng Pn gih,Lls.SMU/Sdrjt+Mtor.Lmrn Diantr Lsg ke COLUMBIA Jl.Padang Blok B2 No.1 Ps.Tengah Tlp 0721-7144654
Dcri Supir Mbl Box Panther u/Prsh Dstrbtr Lmrn Krm Lsg ke Jl.MS Batu bara 14 Kp.Teba/Mpek2 BDL,Dtggu 1 Mgg Stlh Ikln
B000-099242-00-24/06
B000-099352-00-27/06
Dicari Seorg Wnt min.SMA utk ADM,Bs Word& Excel,Brkpribadian Mnrik&Murah Senyum,Srt Lmrn di Krm ke PO BOX 1196 BDL
Dicari Prwt,Syrt Langsing,Brpnmpln Mnrk, Tdk Mmkai Jilbab,Lls.Prwt .Lm rn Disertai Ftcopy Ijazah Prwt,KTP, Photo Msg2 1 Lbr. Lmrn Antr Lsg ke Klinik Dr.Rodhy Jl.R.Intan No.99/15
Dbthkn Sgr Salesman Rokok Syrt SMU/Sdrjt Pny Kendr.R2,Diutmkn Pglmn ,Dom.BDL,Prings ewu& Bdrj aya.Fas.Gaji+UM+UB+ Instf.Lmrn Ant ar Lsg ke Jl.R.Dibalau Gg.Slamet No.9 Tj. Seneng BDL HP 081369 218008 Lsg Interview
B000-099072-00-23/06
Dibutuhkan Mekanik Lls.STM Otomotif,Mau Bekerja Keras Hub STAR AUTO 081379797555 B000-099073-00-23/06
Dbthkn Bnyk Negosiator P/W,Usia max.35th, Pddk.SMU Sdrjt Hub 0721704809 Up.Bp.ZUBA IR,Bp. SUGI YANTO 0721-7347581/07219979702 Jl.Griya Utama I Blok V No.14 Wayhalim Permai
B000-099511-00-06/07
CUNCUN SERVICE PGGL AHLI KUL KAS, AC,MSN CUCI,DISP NSER ,TV; 7488505-081933581650 GRNSI 6BLN
KERJA
B000-099245-00-17/07
Prsh Retail Trkemuka Mbthkn ADM Gudang Pd dk.SMK/D1/D3 Usia 2126th,Jjur&Teliti,Dom di BDL.Krm Lmrn Lkp ke PO BOX 88 BDLTK,Pl ng Lmbt Tgl 25/6/09 B000-099264-00-25/06
Prsh Retail Mbthkn Sopir Gdg,SIM B1 Umum, Usia 21-35th,Dom.BDL,jujur &Brtgg Jwb.Krm Lmrn Lkp ke PO BOX 88 BDLTK Plg Lmbt Tgl 25/6/09
B000-099103-00-23/06
B000-099265-00-25/06
Sgr min.Lls.SNMU/Sdrjt u/Dididik & Dijadikan Guru PG/TK/PAUD Hub MITRA PERSADA 0721-7389481
Waitress/Kasir Restoran max.21th .Lamaranke Kasir Foodcourt Central Plaza Lt.4
B000-099153-00-23/06
B000-099319-00-25/06
Dicari Baby Sitter,PRT Suami Istri Hub Ibu ANA 081268220925-0852 79530933
Dbthkn Sgr Lls.SMU/Sdrjt utk Kasir Hub RM Mas Nanos Lamongan Jl. Tirtayasa (Smpg Klinik Kosasih) Tlp 0721-702692
Dbthkn Sls Countr/Mrktng Pnmpln Mnrk,min. SMA/Sdrjt.Lmrn Antr Lsg ke Showroom Japanese Mtr 2 Jl.P. Anta sari No.60 Tlp 0721-240419 (Jam Krj)
B000-098732-00-11/07
B000-099180-00-24/06
B000-099351-00-26/06
B000-098632- 00-10/07
B000-098023-00-01/07
JARIMATIKA METODHE Brhitung + - x : dg Mn ggunakn Jari Jl.Gatot Sub roto 11 Pahoman; 0721-7506290
MAHKOTA SERVICE TV,Msn Cuci, Parabola,Selesai Ditempat Hub 0828 8010 3289
B000-098011-00-02/07
B000-099266-00-18/07
B000-099069-00-23/06
Peluang Krj Spanyol-Amerika Resmi ,Spanyol Pbrk Pengalengan Ikan Gj 1800USD-2000USD, USA Pbrk Elktro/ Welder Gj 2000USD-2500USD Prss Cpt Non Exp Bs Ptg Gj Hb PT. BBM 021- 42874490/081381 119227 Bu ARI/HARDY/NO SMS Bth Sponsor
PRIVAT SIKLUS SD,SMP,SMA, Alum ni Siap UAN,UAS,Smua Pljrn, Mnrm Sempoa,Guru k Rmh;748 1330-085768117588
PINJAMAN DANA
LOWONGAN
Meta Tour & Travel membutuhkan tenaga profesional Wanita max 25 th, min D3, berpenampilan menarik, dptberbahasa inggris. Lamaran antar langsung ke : Jl. P. Diponegoro No. 96 Teluk Betung B. Lampung
B000-099200-00-17/07
PRIV AT/KURSUS PRIVA
B000-097697-00-26/06
SURYA TEKNIK SERVICE TV,Para bola, Msn Cuci Semua Merk Hub 0828 8018 7076
B000-099426-00-20/07
28TV Chnl+18 Radio 150rb Iuran I 85rb,Bonus Movie+Sport Indovision Hub 0816407612- 7376004
B000-099144-00-23/06
KOMPOR GAS
Dbthkn Sls Driver,Syrt:Max 25th, le,Fslts:Gj Pko UMR,Uang Trsnport, Medical,Lmrn Dbwa Lsg ke PT Yakult IP,Jl.Ratu Dbalau No.136,Plg Lmbt 1 Mgu Tlh Ikln Tbit
Dijual Rak2an utk Butik & 3 Patung Kecil, 3 Patung Besar;0721-704079 / 0811724879
B000-099046-00-23/06
Laptop Toshiba P4 Centrino n Vidia DVD Rom Hard 40GB Ram 512 Pkaian Pribadi Mls, Hrg 3,7jt Nego Hub 7330093-0816412874
GENSET
Dibthkan Sgr! P/W Min SMU/Sdrjt, D1, D3, S1 u ditempatkan sbg staf oprasional & manejerial di prshn kami. Max 26 th (diutmkan blm menikah), Fc Ijasah, KTP, melengkapi berkas lmrn, Photo 2 lb. Siap u training. Bg Llsan SMU yg blm mendptkan ijasah , Ijasah bs menyusul. Fas: Mess Gratis, Income min 600 Rb slm training, stlah bkerja min 1,3 Jt/Bln. Lmrn lsg diantr ke CEA GROUP JL. Kamboja N0. 49 A1 T. Karang BDL (Dpn Hotel Bukit Randu) 20 Pelamar pertama diutamkan (1 mg setelah iklan terbit)
PERALA TAN BUTIK PERALAT
BINGUNG CARI KERJA/Ingn Pngh sln Spektakuler&Pulsa Gratis,Sgr Join di www.wirabest.com Cp.0812 7964651
B000-097640-00-25/06
FORTUNA LAUNDRY Jas,Bedcover, Selimut,Permadani,Boneka dll. Pakaian Harian 3500-4500/kg (Cuci+ Strika) ANTAR JMPT GRTS,Pakaian Wangi,Brsh,Aman&Trjmn.Trima Cucian Brlngganan/Bulanan,Hrg Special;0721-9910148/9931224/ 08117201075
B000-098124-00-02/07
DiJl Cpt&Mrh bagi anda yg ign membk Wirausaha Catering 1Pkt Prltan Catering sgt lgkp msh br blm prnh di pkai Hub.081272033777/081272030777
B000-099354-00-20/07
LAUNDR Y LAUNDRY
Pgbtan Karomah,Operasi Gaib/Trnfr Kekambing,Bk Aura,Ruwatan/Buang Sial,Sulit Jdh,S lt Dpt Krj,Pengasihan, Gendam Asmara,Lncr, Rjeki,Pelari san,Kwibawaan,Disyang Atsn,di Sgni Bwhn,Sutren Pmain Voly/Spk Bl,Kselamatn,Golkn Cln Lurah/ Bupati,Meraih&Naik Jbtn,Karir, Bisnis,Keartisn dll Almt:Jatidat ar Bandar Mataram Lpg Tengah HP 081369638608-0725 6451980
PELUANG BISNIS
Dijual Msn Photocopy Kond.85% Siap Pakai Canon NP 6050 Hub 0721-3551003/0813691890 33
SPESIALIS SERVICE PANGGIL POMPA AIR,MSN CUCI,KULKAS, AC, KPR GAS;0721-7495766 GRNSI
B000-099259-00-18/07
PAKU BUMI ALKAROMAH
PERALA TAN CA TERING PERALAT CATERING
PHOT O COPY PHOTO
B000-098592-00-09/07
Anda Ingin Langsing Tp Tkt Mnm Obat? Disi ni Solusinya.Jual 1 Paket Krim Pelangsing (Krim Panas+ Sabun 270rb)& (Krim Dingin+ Sabun 290rb) Hub 7588829
MESIN Dijual Mesin Ofset Toko 820 Kond. Bagus Siap cetak hub. 0812 7214747
B000-099295-00-26/06
KURSUS SINGKA SINGKATT MEKANIK
YOK...Bisa Baca Qur’an! Qplus Cepat TepatManfaat,Guru Siap Datang Hub 0721-9763947
B000-099515-00-29/06
B000-099187-00-17/07
KOMPUTER
B000-099161-00-24/06
B000-097662-00-26/06
UV,Ozon System 16jtan,RO System 2jtan,Sedia:Ttp,Tisu,Gln,Membrane dll;SINAR TIRTA Ph.784287
B000-098193-00-03/07
A TAP ALUMINIUM AT
KA YU BANGUNAN KAYU Menyediakan Kayu Bangunan Brmcm Jenis & Semua Ukuran.Hrg Murah/Nego Jl.H.Suratmin Gg.Bin tara II BDL;0721-7509121/0812 72187171/08154066121
B000-098545-00-06/07
DEPOT AIR MINUM
B002-015385-02-25/06
ALA T BANTU DENGAR ALAT
GROSIR PULSA ELEKTRIK Jual Server Pulsa Elektrik Lkp Siap Pakai Hrg 16jt Training Gratis Hub 085269214139
HIBURAN BADUT
GRATIS VOUCHER Rp.450.000,Tiap Privat+Stir+Antar Jemput+ Bebas Resiko,Terapi+Minum an+ Waktu Lebih Lama+Garansi+Hadiah Lainnya Hny u/5 Pendaftar Pertama, Urus STNK “se Indonesia” SIM,KIR, SIUP,Pasport dll.Jasa Hny Rp.10rb Berhadiah Voucher Rp.150rbDa tang & Buktikan ke WIDI MANDIRI Jl. P. Morotai No.7A/B BDL Tlp 7829 997477333Web:www.widimandiri. com
Lengkapi Diri dg Bhs.Mandarin Hub KBM Yin Hua Jl.Diponegoro 48 Tlp 488433-7477723- 7694063 Anak & Dewasa,Reguler/Privat,Bilingual
ACR YLIC/KACA MIKA ACRYLIC/KACA
15
Waahhh..sudah laku!!!
B000-099453-00-27/06
Bth Cpt P/W u/Optik.Antar Lmrn Smpg SDN 1 Waydadi Psr Tempel Suka rame;085279641851 B000-099513-00-24/06
Dbthkn OB&Marker u/BLEZZ BILLIA RD Syrt P/ W,SMU max.26th.Almt Jl.Kotaraja No.12 Ktr Pos Lt.3 BDL
B000-099361-00-26/06
B000-099521-00-29/06
Prsh Air Minum Dlm Kemasan Mbthkn Salesman Kanvas&Sales man Mocak (Mtr Becak) min. SMA, QC (Quality Control) Laki2 min.D3/Ana lis Kimia. Lmrn Dtujukn ke PT. Trijaya Tirt a Dharma Jl.Saleh Raja Kesumayudha Smr Putri BDL;0721-483777
SALON HAPSARI Bth 2 Org Capster yg Pglmn Hub 0813 3934 9428 Secepatnya
B000-099363-00-26/06
Dicari Sales Kue,SIM C,SMA Hub Jl.Pemuda 128B Akupuntur Dpn Candra Spmarket Jam 8 s/d 11.00
B000-099523-00-29/06
Prsh Brgrk Dibid.Kshtn Bk Kntr Cab.Br di BDL Bth Kryw/ti u/Pos:20 Pram uniaga,4 Gdg 3 ADM,2 Rcpt,P/W max .23th min.SMU/Sdrjt, Tdk Kul/Brklrg/ Krj.Krm Lmrn via Pos ke Jl Pramuka No.20 Rajabasa/Via HP 08197937541 Max.1 Mggu Stlh Iklan Trbt
B000-099423-00-27/06
B000-099527-00-29/06
Dbthkn Lls.SMU/Sdrjt u/Diddk Jd Guru TK/ PG yg Prof Hub LPGTK PURI HANDAYANI Jl.Kangguru No. 11 Kdtn Tlp 709103 Smpg Ps Koga
SEGERA!! Dicari Lls.Sarjana Geofisika yg Sdh Brpglmn u/Proyek Pertambangan Hub ARI EF BUDI MAN 081379151500 / 0721-9913600
B000-099428-00-04/07
B000-099531-00-25/06
B000-099539-00-24/06
Dbthkn Penjahit Wanita Brpglmn Segera.Krm Lmrn ke Penjahit LIE Jl. Kartini No.6 Gg. Abdul Gani Ph.264985 B002-015393-02-25/06
Karyawati Tamat SMU Terutama yg Baru Tama t Blm Nikah Hub Jl.Yos Sudarso No.130 Bumi Waras B003-002893-03-27/06
Dicari Krywn Toko Pria & Wnt max. 28th,SMK /Sdrjt,Pny SIM A&C (Pria) .CV Dibw Lsg ke Jl.Raden Intan 52 B017-000753-28-23/06
Indo Market Cbng Jkt Mmbk Ksmptn Krj P/W Pss:SPG,OB,Ksir, Gdng, Syrt Pddk.min.SMA/K Sdrjt,Pnmpln Mnrk & Siap d Training.Antar Lmrn Lsg ke Training Cntr Jl.W.Mongonsidi No.113 Pngjrn Dkt (Pijit Pst Kbugrn) TBU BDL B017-000754-28-27/06
SELASA, 23 JUNI 2009
PERUMAHAN
BERINGIN RAYA LANGKAPURA Hunian Nyaman di Alam Bebas Banjir TERSEDIA TYPE RUMAH MULAI DARI T.36 - T.45 - T48-T55 - T70 & RUKO
KAMI HADIR JUGA DI PERUMAHAN
“SUKARAJA INDAH” Kec. Gd.Tataan Lampung Selatan FASILITAS Lokasi terjangkau angkutan umum Sarana dan Prasarana lengkap. Sarana Pendidikan TK-SD-SLTP-SLTA Lokasi Pasar Sarana pemakaman umum Dll.
DP. RINGAN DAPAT DIANGSUR SELAMA MASA PEMBANGUNAN TANPA BUNGA
PT. SINAR WALUYO Perwakilan Lampung Jl. Jend. Sudirman No. 94 Telp. 253800 - 261 371 Rawa Laut Bandar Lampung
ENTERTAINMENT
SELASA, 23 JUNI 2009
07.00 Pororo 07.30 The Land Before Time 08.00 Star Kids Ya Iyalaah! 08.30 DRTV 09.00 Espresso (Live) 10.00 Cagur Naik Bajaj 11.30 Topik Siang 12.00 Klik! 13.00 Land Before Time 15.00 Super Inggo 16.00 Buka Kartu 16.30 Topik Petang 17.00 Mati Gaya 17.30 Mantap 18.30 Kena Deh 19.00 Bukan Romeo Juliet 20.00 Segerrr.... 21.00 Tawa Sutra Bisaa Ajaa
17
Enjoy Your Day!
07.00 KISS Vaganza 08.30 Larasati 09.30 FTV Drama 11.30 Patroli 12.00 Fokus Siang 12.30 Happy Song 14.30 KISS Sore 15.30 Naruto 16.30 Ben 10 17.00 De Nenny 17.30 Kasih dan Amara 18.30 Mualaf 20.00 Inayah 21.30 Boys Before Flowers 23.00 Coffe Prince
09.30 SL Liputan 6 Terkini 09.33 Halo Selebriti 10.00 Sinema Pag 12.00 SL Liputan 6 Siang 12.30 Kasak Kusuk 13.00 Back Street 14.00 Playlist 14.30 SL Liputan 6 Terkini 16.00 Kepompong 16.30 SL Liputan 6 Terkini 17.00 SL Liputan 6 Petang 17.30 Metal (Meriah Total) 19.00 SL Debat Cawapres (KPU) 20.00 SL Liputan 6 Terkini 21.00 Melati Untuk Marvel 22.00 Telanjur Cinta 22.30 SL Liputan 6 Terkini 23.00 Gala Sinema: Montir Matre
09.00 Ceriwis Pagi Manis 10.00 Wisata Kuliner 10.30 Jelang Siang 11.00 Insert 12.00 Reportase Siang 12.30 Missing Lyrics 14.00 D’ Show 15.00 Kroscek 15.30 Top Sert 16.00 Insert Sore 16.30 Orang Ke 3 The Series 17.00 Reportase Sore 17.30 Tangan Di Atas 18.00 Suami-suami Takut Istri 19.00 Bioskop Indonesia 21.00 The Punisher 23.00 Dreamcatcher 01.00 Reportase Malam
07.30 Siapa Lebih Berani 09.00 Dahsyat 11.00 Silet 12.00 Seputar Indonesia Siang 12.30 Sergap 13.00 Boombastis 14.00 Hits 15.00 Cek dan Ricek 15.30 OB Shift 2 16.00 Mata-Mata 16.30 Minta Tolong 17.00 Seputar Indonesia 17.30 Tarzan Cilik 18.00 Nikita 19.00 Cinta dan Anugerah 20.30 Dewi 22.00 Deddy Corbuzer 23.00 Box Office Movie
09.30 Grand Prix Del Verano 10.30 Ninja Warrior-1 11.00 Extreem Idola 11.30 Sidik 12.00 Lintas Siang 12.30 Go Show - 2 13.00 Layar Kemilau 15.00 1001 Cerita 16.00 Kartun Sore : Casper 16.30 Lintas - 5 17.00 Ninja Warrior-1 18.00 Sinetron Asyik : Ben 7 19.00 Sinetron Asyik 21.00 Tebar Pesona 22.00 Afc Cup 2009 00.30 Lintas Malam 01.00 Galaxy 04.00 Ngelaba-30 Mnt
08.05 Healthy Life 09.35 Market Review 10.05 Kreasi 10.30 The Interview 11.05 Expedition 11.30 Megapolitan 12.05 Metro Siang 16.05 Metro 10 16.30 Wimar Live 17.05 Discover Indonesia 17.30 Metro Hari Ini 19.05 Suara Anda 20.30 Berbagi Cahaya 21.05 Top Nine News 21.30 Auto Zone 22.05 Today’s Dialogue 23.05 Secret Operation 23.30 Metro Sports
07.00 Avatar : Legend of Aang 08.00 Dora The Explorer 08.30 The Backyardigans 09.00 Obsesi Pagi 10.00 MTV Gaya Bebas 11.00 MTV Ampuh 12.00 Abdel & Temon Bukan Superstar 13.00 Global Siang 13.30 DRTV 14.00 Totally Tooned In 14.30 Kabayan Liplap 16.30 Berita Global 17.00 Spongebob Squarepants 18.00 Super Anime 19.00 Abdel dan Temon Masih Bukan Superstar 23.00 Big Fight
TELEVISI
FOTO : FEDRIK TARIGAN/JPNN
Marcella Zalianty di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (22/6).
Laporan Wartawan JPNN Editor: Erwin Sajjah MARCELLA Zalianty akhirnya bisa menghirup udara bebas. Tinggal menyisakan satu hari lagi, Marcella bakal kembali bersama keluarganya dan menemui penggemarnya. Menyusul putusan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat terhadap Marcella yang terlibat kasus penganiayaan Agung Setiawan kemarin. Dalam hal ini, Marcella hanya terbukti bersalah di pasal 333 ayat 1. Sebelumnya, Marcella sempat dituntut penjara selama 1,5 tahun
oleh jaksa penuntut umum PN pusat. Dalam pembacaan putusan yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Panusunan Harahap sekitar pukul 12.30, Marcella dinyatakan tidak terbukti melakukan pelanggaran yang masuk dalam katagori pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan. Pasal 328 KUHP tentang Perampasan Kemerdekaan, dan pasal 335 KUHP tentang Perbuatan Tidak Menyenangkan. Marcella divonis enam bulan 20 hari kurungan, dipotong masa tahanan selama enam bulan 18 hari. Marcella bisa menghirup uda-
Bocah Petualang Laptop Si Unyil Jalan Sesama Cita-Citaku Kisah Anak Nusantara Asal - Usul Fauna Jejak Petualang Redaksi Sore I Gosip News Petualangan Bahari Plester On The Spot Opera Van Java OKB Bukan Empat Mata Begadang Sport 7 Malam Redaksi Malam
Hargai Profesi Wartawan
Divonis 6 Bulan 20 Hari ra segar dua hari atau satu hari lagi terhitung hari ini. ’’Akhirnya, saya bisa bebas dari belenggu yang menjerat saya,” kata Marcella usai persidangan. Memang dalam putusan tersebut, Marcella sedikit terlihat kecewa. Dirinya yakin bahwa selama ini ia tidak bersalah. ’’Kalau masalah puas tidak puas. Saya memang tidak puas, karena saya masih dijerat bersalah. Saya yakin, keadilan bisa sesuai dengan apa yang saya harapkan. Di sini mungkin bisa seperti ini, tetapi saya percaya keadilan Allah,” tegasnya. Meski demikian, belum ada niat dari Marcella untuk melakukan banding. Saat ini, lanjutnya, dirinya hanya ingin menenangkan pikirannya terlebih dahulu. ’’Yang pasti, saya keluar dulu tenangkan pikiran dulu. Mudahmudahan ini bisa menjadi pembelajaran dari saya,” tukasnya. Setelah bebas, rencananya Marcella akan kembali ke dunia hiburan. Dan tetap melakukan aktivitas sebagai seorang aktris ’’Saya akan berkarya lagi seperti dulu. Berguna bagi orang banyak dan akan melakukan aktivitas sosial. Masih banyak waktu untuk menyongsong masa depan yang cerah,” paparnya. (*)
12.30 13.00 13.30 14.00 14.30 15.30 16.00 16.30 17.00 17.30 18.00 18.30 20.00 21.00 22.00 23.30 00.30 01.00
Laporan Wartawan JPNN Editor: Erwin Sajjah
Soraya Larasati
SEPADAT apa pun jadwal syuting, Soraya Larasati atau akrab disapa Laras tak lantas melupakan kewajibannya sebagai mahasiswi, lajang yang mengawali karir dengan mengikuti ajang pemilihan model Gadis Sampul 2001 itu berusaha tidak bolos kuliah. ’’Aku berusaha menyeimbangkan keduanya. Kuliah jalan, kerjaan juga lancar,’’ tutur aktris kelahiran Jakarta, 11 Juni 1986 tersebut. Saat ini, bintang FTV Kisah Kasih di Sekolah itu tercatat sebagai mahasiswi jurusan Broad-
cast Journalism atau Jurnalistik Penyiaran Universitas Pelita Harapan (UPH), Tangerang. ’’Sekarang, aku sudah semester tujuh, sebentar lagi skripsi,’’ tambahnya saat ditemui di EX Plaza, Jakarta, akhir pekan lalu. Meski memilih jurusan jurnalistik, dia tidak berhasrat menjadi reporter yang mencari berita di lapangan. Gadis berdarah Batak-Sunda-Tionghoa itu lebih tertarik bekerja di bagian produksi daripada redaksi. ’’Sepertinya, jadi editor atau floor director saja deh,’’ katanya. Bukan tanpa alasan, mantan pacar aktor sekaligus sutradara Thomas Nawilis tersebut, rupanya, sudah merasakan beratnya tugas reporter. ’’Jadi wartawan
susah,’’ ujarnya lantas tersenyum. Dia mengungkapkan salah seorang dosennya pernah memberikan tugas membuat paket berita televisi. Dengan penuh semangat, dia pun mendatangi kantor seorang menteri guna keperluan wawancara. Sayang, setelah menunggu berjam-jam, dia gagal mendapatkan izin untuk wawancara. ’’Nunggu dari pagi sampai sore. Saking lama dan capek, aku sampai tidur-tiduran di ruang tunggu. Akhirnya, aku pulang dan rencana wawancara gagal,’’ kenangnya. Namun, lewat pengalaman itu Laras semakin menghargai profesi wartawan. Karena itu, setiap kali wartawan meminta waktunya untuk wawancara, dia berusaha tidak menolak. (*)
Lebih Fokus ke Band Laporan Wartawan JPNN Editor: Erwin Sajjah SETELAH bercerai dengan Ratna Damayanti di Pengadilan Negeri Bogor beberapa bulan lalu, vokalis The Titans Rizky belum berniat mencari pendamping hidup. Saat ini, dia lebih memilih sendiri. ’’Belum berfikir ke sana. Aku masih ngurusin band,” terang Rizky di Studio Penta beberapa pekan lalu.
Pemilik nama lengkap Rizky Abdurahman itu mengaku, selama ini aktivitasnya banyak dilakukan dengan fans dan The Titans, seperti memancing, rujakan, dan mempersiapkan album ketiga. ’’Porsinya 70 persen untuk band dan anak, 30 persen untuk keluarga,” katanya. Meski demikian, dia menolak jika dikatakan telah menelantarkan keluarga. Selama ini, dia masih berkomunikasi dan memperhatikan serta memberikan nafkah
untuk keluarga. Secara tersirat, sejak bercerai, Rizky memang lebih fokus ke musik daripada keluarga. ’’Aku sekarang fokus dulu ke album ketiga. Jadi, bukan berarti meninggalkan keluargaku,” jelasnya. Bahkan, munculnya sejumlah band pendatang baru menjadi alasan baginya untuk selalu bisa berkumpul bersama The Titans serta up to date menelurkan karya terbaru. Dengan demikian, The Titans bisa selalu diterima di pasaran. (*)
RIZKY ’’THE TITANS’’
18
SELASA, 23 JUNI 2009
IKI PTPN VII Persero Khitankan 1.656 Anak MASIH dalam agenda perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-9, Ikatan Keluarga Istri (IKI) Pusat PTPN VII (Persero) menggelar khitanan massal. Agenda yang dibuka langsung Wakil Ketua Bidang Sosial IKI PTPN VII Ny. Hj. Fatimah Mardjan Ustha tersebut diselenggarakan Minggu (21/6). Adapun jumlah peserta yang dikhitan seluruhnya 1.656 anak, dari pekerja dan masyarakat sekitar wilayah PTPN VII, yang berasal dari lima wilayah, 27 unit usaha khusus untuk kantor direksi. Dan khusus untuk kantor direksi, anak yang dikhitan berjumlah 50 orang yang berasal dari masyarakat di sekitar lingkungan kantor direksi. (adv)
Pembina IKI PTPN VII Ir. Gatot Bintoro menyampaikan santunan kepada anak yang akan dikhitan.
Ny. Sari Gatot Bintoro menyampaikan santunan kepada anak yang akan dikhitan.
Para wakil ketua IKI PTPN VII dan pembina berpose bersama perwakilan anak yang akan dikhitan.
Paramedis saat mengkhitankan. Ny. Hj. Mardjan Ustha, koordinator bidang sosial, saat menyampaikan santunan kepada anak yang akan dikhitan.
Para pengurus IKI Pusat saat menyampaikan bingkisan.
Para pengurus IKI Pusat PTPN VII saat meninjau khitanan.
Massage Urat-Urat, Pengobatan, dan Refleksi Ada juga Totok Pelangsingan Alami ANDA masih belum menemukan tempat urut yang pas meski telah berobat ke mana-mana, sedangkan Anda beraktivitas setiap hari? Anda pasti butuh pengobatan agar fit total. Karena itu, Anda tak perlu khawatir karena akan menemukan sensasi pengobatan yang luar biasa di Massage Urat-Urat, Pengobatan, dan Refleksi Armiana di Jl. Ratu Dibalau Gg. Damai Raya Ujung 54, atau tepatnya di depan Masjid Baitussalam, Tanjungsenang, Bandarlampung. Armiana menyediakan fasilitas urut lengkap, mulai urut biasa, massage, lulur, hingga mandi rempah. Selain itu, Armiana juga menyediakan paket totok pelangsingan alami yang khasiatnya sudah tidak diragukan lagi. Armiana menjadi sarana yang pas bagi Anda dan keluarga karena bisa membantu mengatasi berbagai penyakit. Seperti masuk angin, pegal linu, totok wajah, lelah, kaki kesemutan, rematik, ambeien, lemah syahwat, ejakulasi dini, buka aura, keseleo, serta berbagai
penyakit lainnya. ’’Saya memperoleh dan mendalami ilmu pijat di Malaysia selama empat tahun. Dengan bekal ilmu itu, kemudian saya buka praktik di sini,” ungkap Armiana yang mengaku telah membuka praktik sejak tahun 2003. Selain itu, jelasnya, Armiana juga melayani pengobatan stroke serta pijat yang disertai shiatsu. Armiana praktik pukul
07.00–20.00 setiap hari. ’’Tapi, ini tidak kaku. Artinya, kalau memang ada pasien yang membutuhkan pertolongan cepat, kami akan tetap melayani,” jelas Armiana. Selain urut, Armiana juga memberikan jamu dari rempah-rempah alami kepada pasiennya yang berkhasiat untuk membantu melancarkan peredaran darah serta mengendurkan saraf-saraf sehingga bisa memberikan efek rileks kepada pasiennya. Adapun paket yang ditawarkan Armiana untuk paket standar (80 menit) adalah Rp50 ribu. Lalu paket plus mantap hemat (120 menit) Rp100 ribu, termasuk pengobatan dan paket double termasuk urut, pengobatan, mandi rempah (130 menit) hanya Rp150 ribu. ’’Pasien saya sudah banyak, mulai kalangan masyarakat biasa hingga pejabat daerah. Saya bersyukur karena pengobatan kami diterima dengan baik dan terbukti berhasil,” ungkap Armiana. Makanya segera kunjungi kami: Armiana Massage Urat-Urat, Pengobatan, dan Refleksi di dekat Kantor Lurah Tanjungsenang, Bandarlampung, atau telepon 0721-7592216, 781346, atau 081540025679. (adv)
Pembina IKI PTPN VII saat meninjau khitanan.
14
SELASA, 23 JUNI 2009
NBA MADNESS INDONESIA
.
19
Jawa Pos Selasa 23 Juni 2009
Surabaya, 4-28 Juni 2009
BOYS SLAMET/ JAWA POS
SEMANGAT LATIHAN: Pelatih dan pemain Nuvo CLS Knights berpose bersama 12 anak SD dan SMP setelah basketball clinic di Royal Plaza Surabaya dalam NBA Madness, Minggu (21/6).
BOY SLAMET/ JAWA POS
MAAF YA SAYANG: Willy melompati Juli sang kekasih saat mengikuti Jawa Pos Slam Dunk Contest di Royal Plaza, Kamis (18/6).
Saling Tabrak, tapi Fun Klinik Basket Madness Bersama CLS Knights
BOY SLAMET/ JAWA POS
FANS BERAT GRIZZ: Matthew Sebastian Lesmana, 4, mengenakan Tshirt bergambar maskot NBA Grizz saat menyaksikan NBA Madness.
BOY SLAMET/ JAWA POS
ANGKATAN EVERGREEN: Ridwan Prayogo, 66; Gatot Hermawan, 57; Kastowo Ongkowidjojo, 65; Halim Susilo, 61; dan Kangutomo Yaputra, 57; mengikuti NBA Free Throw Conga di NBA Madness.
SURABAYA – Hari terakhir weekend ketiga NBA Madness presented by Jawa Pos Minggu (21/6) lalu diwarnai dengan klinik basket istimewa. Di center court Atrium Royal Plaza itu, tampil barisan bintang tim profesional Surabaya Nuvo CLS Knights. Pelatih kepala tim tersebut, Simon Wong, tampil dibantu oleh empat pemain inti. Yaitu, Dimaz Muharri, Karno ’’Acong’’ Hasan, Elia Prana Bukit, dan Riki Kurniawan. Mereka berbagi materi klinik untuk 16 anak SD dan SMP. Dalam klinik tersebut, Simon menekankan latihan untuk gerakan-gerakan penyerangan. Tentu saja dengan cara yang se-fun dan semenarik mungkin. Sejak awal, Simon selalu mengingatkan para peserta klinik untuk rileks. Sebelum memulai materi, pelatih 27 tahun itu mengajak anakanak tersebut untuk membentuk lingkaran. Secara bersama, semua diajak melakukan fire step (melangkah di tempat secepat mungkin) sambil berteriak ’’Aaaaaaa!’’ sekeras-kerasnya. ’’Ayo, teriak sekencangnya. Lepaskan semua,’’ ajak Simon. Setelah’’ pemanasan’’, baru Simon memandu para peserta untuk mengikuti gerakan-gerakan latihan. Yang pertama adalah V-cut. ’’Ini adalah gerakan untuk melepaskan diri saat kita dikawal, yaitu dengan mengalihkan perhatian musuh,’’ tuturnya. Gerakan berikutnya adalah triple treat, yaitu gerakan lanjutan setelah seorang pemain bisa melepaskan diri dari lawan. Saat itu pemain punya tiga opsi (triple):
PEMAIN PROFESIONAL INDONESIA DI MADNESS (FINAL WEEKEND) JAWA POS SLAM DUNK CONTEST Freddy Chen (Nuvo CLS Knights) Max Yanto (Muba Hang Tuah Indonesia Muda) Fadlan Minallah (Citra Satria Jakarta) Hendrik Agustinus (Garuda Flexi Bandung) (Satu lagi nama menyusul dari Stadium Bhinneka Jakarta) HONDA BEAT 3-POINT SHOOTOUT Sandy Febiansyakh (Nuvo CLS Knights) Mario Wusyang (Garuda Flexi Bandung) Rifat Thalib (Citra Satria Jakarta) Agustinus Damas Sigar (Garuda Flexi Bandung) Merio Ferdyansyah (Stadium Bhinneka Jakarta)
menembak, dribble, atau passing. ’’Gerakan ini termasuk salah satu latihan dasar basket dan pasti mudah dipahami,’’ terangnya. Agar ilmu yang ditularkan tepat sasaran, Simon mengemasnya dengan fun game. Misalnya, ketika para peserta diminta bergantian melakukan passing dan berlari pindah posisi, beberapa di antara mereka sampai bertabrakan. Penonton pun terhibur. Bagi penonton awam, nama-
nama dan gerakan-gerakan itu memang terkesan asing. Tapi, meski sempat salah-salah dan saling tabrak, para pemain yang masih imut-imut tersebut kemarin mengaku tidak kesulitan. ’’Saya bisa mengerti kok instruksi dari pelatih tadi. Permainannya juga seru,’’ aku Dearitasyah Dinanti, siswi SD Petra 9 Surabaya. Selain memberikan materi klinik, beberapa pemain profesional itu kemarin sempat menunjukkan kemampuan. Dimaz Muharri membantu panitia memberikan contoh permainan Honda Beat 3Point Shootout, sedangkan Acong melakukan beberapa aksi slam dunk seru (salah satunya sambil melompati Dimaz dan Riki). Semestinya, CLS Knights juga akan berpartisipasi penuh di final weekend NBA Madness pada 25–28 Juni nanti di Supermal Pakuwon Indah. Dua pemain bakal ikut di Jawa Pos Slam Dunk Contest dan yang lain di Honda Beat 3-Point Shootout. Sayang, pada 27–28 Juni, mereka harus melakoni laga playoff Indonesian Basketball League (IBL) lawan Pelita Jaya Jakarta di Malang. Jadi, mereka hanya bisa mengirim dua pemain muda. Sandy Febiansyakh akan ikut kontes tembak jitu, sedangkan Freddy Chen ikut kontes nge-dunk. ’’Meski kami ada pertandingan playoff, CLS tetap harus berpartisipasi di NBA Madness. Malah, kalau boleh memilih, lebih baik ikut Madness,’’ ucap Christopher Tanuwidjaja, general manager Nuvo CLS Knights. Karena even basketball lifestyle pertama di Indonesia ini diadakan di Surabaya, lanjut dia, CLS sebagai tim yang ber-home base di Surabaya merasa punya kewajiban untuk berpartisipasi. (nar)
BOY SLAMET/ JAWA POS
BOY SLAMET. JAWA POS
KESEMPATAN MEET AND GREET: Suwito (kiri), direktur PT MPM, mengundi hadiah di Royal Plaza. Pemenang akan bertemu dengan David Lee.
TAK PERNAH SEPI: Suasana hari kedua NBA Madness di Royal Plaza, Sabtu (20/6). Pengunjung selalu antre untuk mengikuti berbagai kompetisi serunya. Tak jarang ada yang sampai antre berjam-jam.
BOY SLAMET / JAWA POS.
BAKAL DIJURI DANCER TOP: Young Generation, salah satu tim dance yang masuk finalis Flexi Dance Competition, saat tampil di NBA Madnes.
Tampil di Depan Heat Dance Team LIMA tim dance telah terpilih menjadi finalis Flexi Dance Competition. Mereka berhasil menyisihkan sepuluh tim lain yang bersaing pada babak 15 besar di Royal Plaza, yang berakhir Minggu (21/6) lalu. Dibandingkan dengan ketika harus memilih 15 tim yang berhak tampil di Royal Plaza, kali ini para juri harus berpikir lebih keras dan berdiskusi lebih panjang. Pada babak terdahulu, sehari sebelum pengumuman, tim juri yang beranggota Yanitra Djatimulja (Marlupi Dance Academy), Masany Audri, dan Aziz Hasibuan (keduanya dari DBL Indonesia) sudah punya beberapa nama tim yang punya kans kuat menuju babak berikutnya. Kali ini, pemilihan dilakukan sampai akhir. ’’Kami memang harus bertindak sangat hati-hati sebelum memilih. Sebab, yang masuk final harus benar-benar lima tim terbaik di 15 besar,’’ ungkap Yanitra.’’’Kami tidak mau salah pilih, karena penampilan finalis akan disaksikan secara internasional,’’ tambahnya. Pada akhirnya, lima tim yang lolos adalah Takupaz Dance Crew, Gitma, Elf Be Dancer, Young Generation, dan H2O. Michael Handoyo dari Takupaz, sebelum pengumuman Minggu lalu, mengaku yakin bakal ke final. ”Kami sudah mengeluarkan kemampuan terbaik kami,” kata
cowok 18 tahun tersebut. Di babak final, Takupaz sudah menyiapkan konsep baru. ”Gerakan kami akan lebih unik, tapi kostumnya tetap ngejreng. Yang terpenting, penonton harus senang dan terhibur melihat penampilan kami,” tuturnya. Gitma –yang terdiri atas enam cewek kelas V SD-VII SMP– lolos setelah Minggu lalu memamerkan penampilan energik. ”Anak-anak ini sudah terlatih. Mereka sudah berkumpul lebih dari lima tahun. Kalau masuk final, tinggal memberikan variasi gerak. Karena dasarnya sama,” jelas Epsi Purwadi, guru tari yang mendampingi Gitma. Sekarang lima tim finalis ini punya waktu beberapa hari untuk bersiap. Babak final Flexi Dance Competition diselenggarakan pada Jumat, 26 Juni, dinilai langsung oleh Miami Heat Dance Team. (nar) INILAH LIMA FINALIS FLEXI DANCE COMPETITION 1. H2O 2. Gitma 3. Elf Be Dancer 4. Young Generation 5. Takupaz Dance Crew Finalis akan dijuri langsung oleh Miami Heat Dance Team pada Jumat 26 Juni di NBA Madness.
FINAL MAHASISWA: Tim Unesa dari Unesa (merah) berebut juara Mie Sedaap 3x3 Challenge melawan tim Terserah dari UPN ”Veteran” Jatim di NBA Madness, Kamis (18/6). Kala itu, Unesa menang 8-5.
LIBURAN BASKET: Penonton NBA Madness Surabaya sangat antusias. Tampak, suasana hari terakhir di Royal Plaza, Minggu (21/6).
GUSLAN GUMILANG / JAWA POS
HALAMAN INI DIPERSEMBAHKAN OLEH
BOY SLAMET/ JAWA POS
20
SELASA, 23 JUNI 2009
Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar INGGRIS – Sebelum musim Formula 1 2009 dimulai, Red Bull-Renault sudah mencuri perhatian. Mobil RB5 rancangan Adrian Newey sudah disebut-sebut sebagai yang paling ’’cakep’’ di barisan mobil baru tahun ini. Mobil cakep itu ternyata juga mampu melaju kencang. Sementara Brawn-Mercedes mendominasi awal musim, mobil Red BullRenault sudah disebut sebagai yang tercepat kedua. Hanya situasi yang tak kunjung menguntungkan. Belakangan, kecepatan si cakep makin kentara. Di Grand Prix Turki, Sebastian Vettel meraih pole position. Tapi, dia membuat kesalahan sehingga kemenangan kembali jatuh ke tangan Jenson Button dan Brawn. Di lomba itu, Red Bull mengisi tangga podium di bawah Button. Mark Webber di urutan kedua diikuti Vettel. Di Inggris, Red Bull melakukan pembalasan paling garang. Tampil di Sirkuit Silverstone, di dekat markas sendiri (di Milton Keynes, Inggris), Red Bull menurunkan banyak komponen aerodinamika baru. Bila di awal musim mobil RB5 terlihat
Warning bagi Timnas U-23! LAMPU kuning menyala untuk Timnas U-23. Target menembus final SEA Games 2009 di Laos, nampaknya, sulit terwujud. Situasi itu menyusul hasil empat kali uji coba yang telah dijalani Timnas U-23. Dari empat kali uji coba, Pasukan Garuda Muda selalu menelan kekalahan. Bahkan, dua kekalahan itu diterima dari rival mereka di SEA Games 2009 nanti, Singapura dan Malaysia. Kekalahan terakhir didapatkan Minggu kemarin ketika beruji coba dengan Singapura. Bermain di Stadion Jurong, Singapura, tim besutan Cesar Payovic tersebut dibekuk dua gol tanpa balas. Masing-masing dicetak gol Harris Harun ketika pertandingan baru berjalan 17 menit. Satu gol lainnya diceploskan Fajli Ayub pada menit 60. Menurut keterangan Asisten Manajer Timnas U-23 Chandra Solehan, dua gol yang merobek jala Frengky Irawan itu lahir dari tendangan jarak jauh pemain. ’’Sebenarnya, kami cukup berpeluang memenangkan pertandingan. Sebab, kami memiliki banyak peluang. Tapi, anak-anak terbawa emosi dan konsentrasinya terganggu oleh kepemimpinan wasit,’’ terang Chandra. Kekalahan itu melengkapi catatan buruk Timnas U-23. Tony Sucipto dkk. ditekuk Iran 0-5 pada 26 Mei dan Timnas Iran U-23 1-2 pada 28 Mei. Kemudian mereka dibungkam Malaysia U-23 dengan skor tipis 0-1 di Kuala Lumpur pada 13 Juni 2009. (jpnn)
PODIUM KALI KEDUA: Pembalap Red Bull asal Jerman, Sebastian Vettel, semakin optimistis setelah memenangi GP Inggris di sirkuit Silverstone, Minggu (21/6).
mirip dengan (tim saudara) Toro Rosso-Ferrari, di Inggris kedua mobil tampak sangat berbeda. Selamat tinggal hidung runcing, selamat datang hidung bebek yang lebar. Plus perubahan-perubahan lain. Vettel pun meraih hat-trick. Pole, fastest lap, dan menang. Webber finis kedua, jauh di depan Rubens Barrichello dari Brawn. Setelah lomba, Red Bull pun disebut sebagai penguasa baru dan masih berpeluang mencuri gelar juara dunia (pembalap maupun konstruktor) dari tangan Button dan Brawn. Mampukah? Untuk sementara, kubu Red Bull masih hati-hati dalam berkomentar. Ketika ditanya apakah timnya sudah menyalip Brawn dalam hal pengembangan mobil, Christian Horner, manajer tim, belum berani bilang iya. ’’Kami belum menyalip mereka di klasemen. Kalau kita sudah melakukan itu, maka baru kami mau bilang iya,’’ ucapnya. Meski demikian, Horner yakin Red Bull bisa terus menjaga momentum. ’’Tim ini telah bekerja luar biasa. Kami menambah performa pada setiap akhir pekan. Saya tidak melihat alasan mengapa kami tak bisa menjaga momentum ini di lomba-lomba selanjutnya,’’ paparnya. Kubu Brawn sendiri belum panik. Mereka merasa, sukses Red Bull ini cenderung situasional. ’’Menghadapi balapan di Turki dan Inggris, kami tahu Red Bull bakal kuat karena karakter kedua sirkuit tersebut. Mereka (Red Bull, Red) sangat hebat di tikungan-tikungan aerodinamik cepat,’’ kata Nick Fry, CEO tim. (*)
FOTO FRED DUFOUR/AFP
Sakit, Chris John Batal Tarung di Amerika Laporan Wartawan JPNN Editor: Nizwar LOS ANGELES – Peluang Chris John untuk kembali menunjukkan kemampuannya di Amerika Serikat (AS) terpaksa dibatalkan. Tarung ulang antara satu-satunya juara dunia tinju asal Indonesia itu melawan petinju tuan rumah Rocky Juarez dipastikan tak dilangsungkan dalam waktu dekat. Penyebabnya, Chris menderita sakit. Untuk persiapan menghadapi per-
tarungan yang dijadwalkan berlangsung 27 Juni 2009 mendatang itu, Chris sudah berlatih di Los Angeles lebih dari sebulan. Namun, kondisi tersebut terbukti tak menguntungkannya. Puncaknya terjadi Sabtu (20/6) waktu setempat. Chris sempat tak sadarkan diri usai menjalani latihan adu tanding tiga ronde. Menurut penasihatnya di AS, Sampson Lewkowicz, kepada ESPN, Chris menderita ’’masalah yang tak teridentifikasi’’ pada darahnya. ’’Dia out. Dia punya masalah dengan darahnya yang mengurangi kemam-
puannya sebagai atlet. Saya tidak tahu persis masalah apa itu. Tapi, dia merasa sakit,’’ ungkap Lewkowicz. ’’Dia sudah pergi ke dokter, sudah diperiksa, dan melakukan tes. Ada sesuatu yang bermasalah. Saya tak tahu tepatnya. Tapi, dokter bilang Chris tidak bisa berlatih. Ketika latihan, Chris kelelahan dan langsung menemui dokter,’’ tambahnya. Lewkowicz mengakui, kondisi terakhir Chris tersebut merupakan kejutan bagi pihaknya. Dia menambahkan, Chris akan memeriksakan diri ke dokter pada hari ini WIB untuk
menjalani tes lanjutan. ’’Dia akan tetap berada di AS hingga kami mendapatkan perawatan yang penuh dan komprehensif. Ini pukulan bagi kita semua. Saya harap dia akan merasa lebih baik, tapi dia tidak akan bertarung,’’ kata Lewkowicz. Buru-buru Lewkowicz menyebutkan, penyakit yang diderita oleh Chris bukanlah penyakit yang membahayakan. ’’Ini bukanlah seperti HIV atau hepatitis atau apa pun. Ini seperti anemia,’’ ujar Lewkowicz. (*)
21
SELASA, 23 JUNI 2009
Kota Berpredikat Terpuji Laporan Ary Mistanto Editor: Ade Yunarso
BANDARLAMPUNG - Asia Development Bank (ADB) memberikan predikat terpuji untuk Bandarlampung dalam pemberdayaan masyarakat. Mereka menyimpulkan pembangunan kawasan kumuh di kota ini mampu menyentuh kualitas hidup manusia.
Hal itu didasarkan hasil tinjauan tim yang menggulirkan program Neighborhood Upgrading and Shelter Sector Project (NUSSP). Mereka terdiri dari Program Officer perwakilan ADB Indonesia Wolfgang Kurbitzi, Dr. Ruly Marianti, dan Dewi Komistrian dari Departemen Pekerjaan Umum (PU). Program NUSSP melihat sejauhmana dana yang dikucurkan mampu membuat masyarakat lebih berdaya.
’’Dengan kata lain, pembangunan infrastrukturnya dapat mengubah perilaku hidup masyarakat,” kata Kepala NUSSP Bandarlampung Iwan Gunawan kemarin. Untuk mengatasi wilayah kumuh perkotaan, NUSSP berupaya mengubah sudut dan cara pandang segenap pihak yang terkait dalam pembangunan perkotaan.
Life style Ini yang penting. Kita akan tampak lebih muda, baik fisik dan mental. Terapi ini merupakan cara pas untuk tetap menjaga stamina dan berat tubuh ideal.
Baca ”KOTA” Hal. 22
ENTASKAN KEKUMUHAN Kawasan Kelurahan Bumiwaras, Telukbetung Selatan, yang akan mendapatkan reward dari ADB.
Eka, Perawat DRC Klinik
FOTO ARY MISTANTO
Dissos Provinsi Siap, Kota Melempem Laporan Segan P.S./Ary M. Editor: Ade Yunarso
BANDARLAMPUNG - Sama-sama bernama Dinas Sosial (Dissos), namun berbeda sikap. Jika Dissos Provinsi Lampung siap menindak ’’manusia kotak amal”, Dissos Bandarlampung justru melempem. Kepala Dissos Lampung Ida Sari Hasan menegaskan, mereka yang meminta sumbangan mengatasnamakan sebuah yayasan, melanggar UU No. 28 Tahun 1994 tentang Perubahan atas UU No. 16 Tahun 2001 tentang Yayasan. ’’Kami sudah beberapa kali menyosialisasikan larangan memberi sumbangan kepada mereka yang mengatasnamakan sebuah yayasan. Baca ”DISSOS” Hal. 22
TINGGAL NESTLE PANJANG Presiden KPPPM Md. Zelan (kanan) didampingi asisten sekretarisnya, Nahdin, menunjukkan PKB Nestle Malaysia.
Langganan Banjir
(PKB) perusahaan tersebut. Presiden KPPPM Md. Zelan mengatakan, aksi itu merupakan bentuk dukungan dan solidaritas bagi SBNIP.
JALAN H.M. Salim, tepatnya di samping Bumi Waras, Kelurahan Waylunik, selalu banjir. Bapak Wali Kota Bandarlampung, sepanjang jalan ini hujan sebentar saja selalu tergenang. Bahkan, beberapa rumah terendam karena Jembatan Way Lunik sudah dialihkan fungsinya. Yang ada sekarang gorong-gorong di Kali Buntu tidak dapat menampung dua aliran Sungai Binglu dan Jengkol. Akibatnya, air meluap sampai Jalan Yos Sudarso. Mohon dibuatkan jembatan di gorong-gorong ini, Pak. Terima kasih. (085269746884)
Baca ”SERIKAT” Hal. 22
Baca ”LOKASI” Hal. 22
FOTO DINA PUSPASARI
Serikat Buruh Malaysia Demo Laporan Dina Puspasari Editor: Ade Yunarso
BANDARLAMPUNG - Sepuluh anggota Kesatuan PekerjaPekerja Perkilangan Perusahaan
Makanan (KPPPM) Malaysia kemarin mendemo Pabrik Nestle Indonesia, Panjang, Bandarlampung. Serikat buruh Malaysia itu, bersama Serikat Buruh Nestle Indonesia Panjang (SBNIP) memperjuangkan perjanjian kerja bersama
Sekolah-Sekolah Unggulan di Bandarlampung (3-Habis)
Mahal dengan Alasan Subsidi Pemerintah Kurang Pemerintah pusat maupun daerah sudah memberikan subsidi khusus kepada SMA negeri berstatus RSBI (rintisan sekolah berstandar internasional). Namun, sekolah RSBI masih saja menarik biaya lebih tinggi dibanding SMA negeri umumnya. Mengapa? Laporan Abdul Karim, BANDARLAMPUNG Editor: Ade Yunarso FOTO ABDUL KARIM
BARU dua dari tujuh belas SMA negeri (SMAN) di Bandarlampung yang sudah berstatus RSBI, yakni SMAN 2 dan 9 Bandarlampung. Tahun ini, SMAN 2 menerima 268 siswa untuk sembilan kelas RSBI dan dua puluh siswa untuk satu kelas akselerasi. Sedangkan, SMAN 9 menerima 288 siswa untuk sembilan kelas RSBI. Sayangnya, pihak SMAN 2 maupun kepala SMAN 9 belum ada yang bersedia memberitahukan besaran biaya yang harus ditanggung per siswa per bulan maupun per tahun. Alas-
NGENET BARENG: Siswa SMAN 2 Bandarlampung kelas RSBI sedang browsing didampingi gurunya belum lama ini.
an mereka, sekolah baru saja merampungkan daftar ulang. Sementara untuk penentuan besaran biaya masih harus dirapatkan bersama orang tua siswa dan komite sekolah. Koordinator Penerimaan Siswa Baru SMAN 2 Supanto, S.Pd. dan Kepala SMAN 9 Drs. Sobirin kemarin hanya memberi gambaran biaya berdasarkan tahun sebelumnya. SMAN 2, misalnya, menurut Supanto per sis-
RUBRIK Coffee Morning b e r i s i tanggapan dari pihak terkait u n t u k merespons SMS-SMS yang masuk ke R a d a r Lampung. Jawaban kali ini disampaikan Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum Bandarlampung Dra. Anisah, M.M.
wa dikenakan biaya awal Rp2,6 juta untuk pengadaan sarana serta Rp400 ribu per bulan untuk iuran komite sekolah. Sementara, Sobirin hanya menyebutkan keseluruhannya Rp3 juta per siswa per tahun. Supanto mengakui tahun lalu sekolahnya mendapat subsidi dari pemerintah pusat sebesar Rp300 juta; Baca ”MAHAL” Hal. 22
METROPOLIS
22
Mahal... pemerintah provinsi Rp150 juta; dan Pemkot Bandarlampung Rp48 juta. Serupa diakui Sobirin. Sedangkan, tahun ini masing-masing rencananya menerima bantuan pemerintah pusat Rp400 juta; pemerintah provinsi Rp200 juta; dan kota dalam proses pengajuan. Namun demikian, baik Supanto maupun Sobirin mengakui subsidi tersebut belum mencu-
Sambungan dari halaman 21 kupi. ’’Sebab berdasar perhitungan ideal kebutuhan RSBI per siswa per tahun minimal Rp8 juta,” kata Sobirin diamini Supanto. Dengan demikian, terus Sobirin, asumsinya untuk menutupi biaya RSBI SMAN 9 dengan 288 siswa per tahun butuh dana Rp2,304 miliar. Sementara total subsidi dari pemerintah, baik pusat maupun daerah, baru Rp498 juta. ’’Maka untuk menutupi ke-
Kota... Yakni kalangan pemerintah, instansi terkait, maupun komunitas yang terlibat langsung. Untuk kabupaten/kota se-Indonesia, ADB hanya memberikan predikat ini kepada tujuh daerah yang dinilai mampu mengoptimalkan dana tersebut untuk penataan kawasan kumuh. Untuk Pulau Sumatera hanya dua kota. Untuk wilayah Sulawesi, dari 15 kabupaten/kota, hanya tiga yang berpredikat terpuji. Sedangkan Pulau Kalimantan, Jawa, dan Bali, dari 10 kabupaten/kota, hanya dua yang mewakili. Ketujuh kabupaten kota itu meliputi Bandarlampung, Palembang (Sumatera), Jogjakarta (Jawa), Pontianak (Kalimantan), Luwu Timur, Bone, dan Makassar (Sulawesi). Iwan menjelaskan, dana ADB yang digelontorkan di Bandarlampung tahun 2007 untuk 26 kelurahan senilai Rp3 miliar. Tahun 2008 untuk 13 kelurahan Rp5,7 miliar dan program lanjutan tahun 2009 Rp4,3 miliar. ’’Sebagai bentuk apresiasi ADB terhadap pemanfaatan dan pengoptimalan program di kelurahan-kelurahan itu, kita (Bandarlampung) mendapatkan reward Rp6 miliar untuk tiga ke-
kurangan, meski masih sebagian kecil, ya dari orang tua siswa,” katanya. Supanto dan Sobirin menyebutkan peruntukan dana tersebut. Di antaranya untuk kelengkapan sarana dan prasarana belajar siswa yang nyaman dan kondusif. Mulai ruang ber-AC, lantai berkarpet, komputer lengkap dengan internet, TV pembelajaran, LCD, dan laboratorium komputer. (*)
Sambungan dari halaman 21 lurahan,” ujarnya. Reward ini di luar pemberdayaan masyarakat, yakni melakukan pembangunan infrastruktur di kawasan tiga kelurahan. Masingmasing Kelurahan Bumiwaras, Pecohraya, dan Sukaraja. Pembangunan infrastruktur di sana langsung dipegang tim ADB Indonesia. Saat ini mereka menjalankan proses tender di Jakarta.
September mendatang pembangunan di kawasan itu dimulai, bisa berupa pembenahan jalan, drainase, ataupun sanitasi. Sebelum program NUSSP ini masuk, pada 2006 jumlah penduduk Bandarlampung yang masih mendiami kawasan kumuh (slum area) mencapai 81.839 jiwa. Kini jumlah itu ditekan menjadi 50.238 orang. (*)
Pencapaian NUSSP Bandarlampung 2007-2009 KEGIATAN
LOKASI
TOTAL SATUAN
Pembangunan jalan setapak
26 kelurahan
23.835 m2
Drainase
26 kelurahan
7.481 m2
MCK
13 kelurahan
24 unit
Tong sampah
13 kelurahan
226 unit
Gerobak sampah
13 kelurahan
46 unit
Hidrant umum
7 kelurahan
7 unit
Sumur bor
14 kelurahan
14 unit
PREDIKAT TERPUJI 2009 VERSI ADB Kawasan Pulau Sumatera
Bantuan (Rp)
Bandarlampung
13 miliar
Palembang
21 miliar
Kawasan Kalimantan, Jawa, Bali Pontianak Jogjakarta
21,6 miliar 19,3 miliar
Kawasan Sulawesi Makassar Luwu Timur Bone
17,7 miliar 18,3 miliar 19,7 miliar SUMBER: DIOLAH DARI BERBAGAI SUMBER
Lokasi... Jawaban BANJIR di wilayah kota memang menjadi pekerjaan rumah kita dan terima kasih atas masukan ini. Perlu kami beritahukan untuk penanganan banjir, kami, Dinas Pekerjaan Umum, sudah memulai pengerjaan. Meskipun semua wilayah banjir include dalam detail engineering design (DED). Nah, kami sudah bergerak, tidak lagi harus menunggu DED selesai ataupun ditemukan. Kami mengedepankan upaya recovery dan penanganan darurat. Berangkat dari kondisi tersebut, tiga lokasi rentan banjir di kota ini langsung kami masukkan dalam kawasan ’’reaksi cepat’’ yang sistem drainasenya harus segera dibenahi. Tiga wilayah itu yakni Telukbetung Barat (TbB), Telukbetung Selatan (TbS), dan Panjang. Untuk merenovasi total pola drainase seluruh kota, tidak bisa mengandalkan anggaran tahun ini saja. Untuk itu, kami ambil langkah-langkah cepat
SELASA, 23 JUNI 2009
Bukan Sekadar Berita
Sambungan dari halaman 21 pada kawasan yang rentan. Tim sudah turun ke lokasi untuk melakukan pemetaan tipe drainase yang dibutuhkan dan disesuaikan topografi wilayah masing-masing. Ada pembedaan sistem drainase, yakni sistem drainase mayor atau sistem saluran/badan air yang menampung dan mengalirkan air dari suatu daerah tangkapan air hujan (catchment area). Sistem drainase mayor ini disebut juga sistem saluran pembuangan utama (major system) atau drainase primer. Sistem jaringan ini menampung aliran berskala besar dan luas seperti drainase primer, kanal-kanal, atau sungai-sungai. Perencanaan drainase makro ini umumnya dipakai dengan periode ulang antara lima sampai sepuluh tahun dan pengukuran topografi yang detail mutlak diperlukan dalam perencanaan. Kemudian sistem drainase mikro, yaitu sistem saluran dan bangunan pelengkap drainase
yang menampung dan mengalirkan air dari daerah tangkapan hujan. Secara keseluruhan, yang termasuk dalam sistem drainase mikro adalah saluran di sepanjang sisi jalan, saluran/selokan air hujan di sekitar bangunan, gorong-gorong, saluran drainase kota, dan lain sebagainya di mana debit air yang dapat ditampungnya tidak terlalu besar. Selain melihat topografi wilayah, drainase yang ideal wajib juga melihat tingkat curah hujan di masing-masing wilayah. Sesuai topografi itu, drainase di tiga kecamatan prioritas penanganan banjir masuk kategori mayor. Telukbetung Barat dan Telukbetung Selatan dengan curah hujan 90-105 mm per hari, serta kawasan Panjang dengan curah hujan 90-144 mm per hari. Sementara untuk kawasan Jl. Yos Sudarso terjadi pendangkalan. Dalam waktu dekat, tim akan melakukan pengerukan. (ary mistanto/ade yunarso)
Telusuri Keterlibatan Pihak Lain Masrodi dan Zuleha Diperiksa 10 Jam Laporan Abdurrahman Editor: Ary Mistanto
BANDARLAMPUNG – Penyidikan dugaan kasus korupsi pengadaan dua unit kapal pada Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Bandarlampung berlanjut. Dua dari tiga tersangka kemarin kembali diperiksa terpisah oleh penyidik kejaksaan negeri setempat. Yakni, Ir. Masrodi yang saat itu menjabat petugas pembuat komitmen (PPK) dan Direktur CV Sinar Laut Zuleha. Dari pemeriksaan keduanya, penyidik masih mengembangkan kemungkinan adanya tersangka lain. Seperti diungkapkan Kasipidsus Kejari Bandarlampung Suyanto, S.H., M.H., pemeriksaan terhadap keduanya dilakukan untuk mengembangkan hasil penyidikan yang telah dilakukan. Sebab menurutnya, tidak menutup kemungkinan ada keterlibatan pihak lain dalam kasus itu seperti hasil keterangan kedua-
nya. ’’Makanya ini yang terus kami dalami,” ujarnya. Ia menambahkan, penyidik masih membutuhkan keterangan dan alat bukti sebelum melimpahkan kasus itu ke pengadilan. Selama menjalani pemeriksaan 10 jam, penyidik menyodorkan 35 pertanyaan kepada Masrodi (mantan kepala Bidang Produksi DKP Bandarlampung itu) dan 30 pertanyaan kepada Zuleha. Materi pertanyaan yang disodorkan menyoal pengadaan kapal pengawas senilai Rp781,1 juta dan kapal kayu Rp399,35 juta, yang menggunakan dana APBD pemkot 2007. Saat menjalani pemeriksaan, Masrodi didampingi penasihat hukumnya, A. Rahman, S.H. Sementara, Zuleha diperiksa jaksa penyidik Iwan Artho, S.H. dan Elis Mustika, S.H. di ruang kerja Kasubsi penyidikan. Ia dicecar sekitar 30 pertanyaan. Seperti diketahui, Jumat (18/6) lalu kejari menetapkan tiga tersangka dalam kasus itu. Masrodi ditetapkan sebagai tersangka karena dianggap bertanggung jawab pada proyek pengadaan kapal itu. (*)
Serikat... Ini karena keinginan SBNIP itu di Malaysia direspons Nestle setempat. Zelan mengatakan, pembahasan PKB Nestle Panjang merupakan yang paling alot di seluruh dunia. Peristiwa semacam ini sebelumnya juga pernah dialami di Filipina, namun dapat diatasi berkat campur tangan organisasi serikat buruh dunia. ’’Upah buruh Nestle Lampung tidak boleh dirunding, padahal policy Nestle di dunia tidak begitu,” ujar Zelan didampingi General Secretary KPPPM Mt. Arifin. Dia mengaku terkejut dengan sikap manajemen Nestle Indonesia yang tidak memberikan hak
BERDASARKAN keputusan menteri kesehatan Republik Indonesia, per Juli 2009, Rumah Sakit Bintang Amin Husada (RSBAH) akan melayani pasien pengguna jaminan kesehatan masyarakat (jamkesmas). Sebelumnya, pelayanan jamkesmas hanya di Rumah Sakit Umum Daerah dr. Hi. Abdul Moeloek (RSUDAM). Wakil Direktur RSBAH Bandarlampung Pramakirana mengatakan, sebagai rumah sakit baru, RSBAH telah memenuhi kriteria untuk melayani pengguna jamkesmas. Seperti kepemilikan tempat tidur sebanyak 70 unit serta fasilitas medis lengkap. ’’Polanya, kita tetap memberlakukan sistem rujukan,” katanya kemarin. Ia melanjutkan, cukup dengan membawa kartu jamkesmas dan surat rujukan puskesmas, paramedis RSBAH akan langsung memberikan pelayanan kesehatan. (nurlaila yanti/ary mistanto)
Pelajari Berkas BERKAS pemeriksaan dari Inspektorat Bandarlampung terkait ratu SK palsu Fitri Yanti, S.E. akhirnya diserahkan ke Poltabes Bandarlampung untuk ditindaklanjuti. ’’Berkasnya baru masuk ke meja saya hari ini (kemarin, Red),” ujar Kasatreskrim Poltabes Bandarlampung Kompol Namora Limande Uhum Simanjuntak, S.I.K., M.H. di ruang kerjanya. Dalam berkas itu juga dilampirkan surat dari Wali Kota Eddy Sutrisno Nomor: 800/656/02.2/2009 perihal Laporan Terjadinya Pemalsuan SK CPNSD di Kota Bandarlampung. Wali kota meminta kepolisian memproses perbuatan yang bersangkutan, agar kasus tersebut tidak terjadi lagi di kemudian hari. ’’Kita harus tahu dulu siapa yang menerbitkan SK tersebut,” jelasnya. (wirahadikusumah/ary mistanto)
Sambungan dari halaman 21 untuk merundingkan upah dan skala upah pada pekerjaan. Serta tidak mencantumkan hal tersebut dalam PKB. Padahal, pekerja Nestle Indonesia memiliki hak sama seperti pekerja di Nestle Malaysia. Perjanjian bersama antara Nestle Manufacturing Malaysia dan KPPPM mencantumkan gaji minimum dan maksimum, kenaikan tahunan, serta bonus. ’’Tapi di sini tidak ada, akibatnya PKB belum diperbarui. Yang saat ini dipakai adalah PKB 20062007,” ujar Ketua SBNIP Eko Sumaryono. Zelan menambahkan, KPPPM merupakan serikat buruh yang beranggotakan tujuh
Dissos... Itu ilegal,” tandasnya kepada Radar Lampung belum lama ini. Menurut dia, yayasan yang sering digunakan untuk meminta sumbangan kepada warga tidak pernah terdaftar di Dissos. Karena itu, dia berjanji menertibkan yayasan ilegal tersebut. Saat ini, yayasan resmi tercatat 50 milik swasta dan enam pemerintah. Di lain tempat, Kepala Dissos Bandarlampung Sukarma Wijaya terdiam ketika dimintai tanggapannya. Hanya pejabat di lingkungannya yang buka suara. Mereka mengakui penertiban sindikat kotak amal atau yayasan fiktif sama sekali tak terprogram dalam agenda Dissos Bandarlampung. ’’Sebenarnya mudah, kita punya data yayasan resmi, panti asuhan, dan organisasi sosial. Di
MINIPOLIS RSBAH Layani Jamkesmas
ribu pekerja di sektor makanan. Jumlah itu termasuk 2.200 pekerja di enam pabrik dan satu gudang Nestle Malaysia. Head of Public Relation Nestle Indonesia Brata T. Hardjosubroto belum mau mengomentari permalasahan ini. Ia meminta Radar Lampung memberikan pertanyaan tertulis via surat elektronik atau e-mail. ’’Jawabannya besok (hari ini, Red),” kata Brata melalui pesan singkatnya semalam. Ia sebelumnya menyebutkan, Nestle Indonesia senantiasa menghormati kebebasan karyawan untuk berserikat. Karena itu, manajemen telah melakukan serangkaian negosiasi dengan
SBNIP untuk memperbarui PKB dengan mediasi Disnaker Kota Bandarlampung. Ia menjelaskan, sesuai ketentuan UU No. 2 Tahun 2004 tentang Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial, jika salah satu pihak tidak menerima anjuran mediator, langkah selanjutnya yang harus ditempuh adalah mengajukan tuntutan ke Pengadilan Hubungan Industrial. Manajemen pabrik kopi Nestle Indonesia di Panjang yang telah beroperasi lebih dari 29 tahun itu, mengajak seluruh karyawan tetap bekerja profesional, menjaga produktivitas dan kualitas, serta bersama-sama memelihara ketenagakerjaan. (*)
Sambungan dari halaman 21 luar itu fiktif,” ujarnya mewantiwanti namanya tak disebutkan. Pada 2008 di Bandarlampung tercatat 120 yayasan, 70 panti asuhan, dan 108 organisasi sosial. Terpisah, anggota Komisi D DPRD Bandarlampung Ahmad Sibly Rais menjelaskan, lemahnya pengawasan dan rutinitas penertiban yang tak terpola memicu lahirnya sindikat peminta-minta. Idealnya satuan kerja yang menjadi leading sector punya agenda tersendiri untuk melakukan pengawasan. Tidak malah membiarkan pengemis fiktif bermental korupsi menjamur. ’’Mirisnya lagi, mereka mengeksploitasi anak-anak. Keterlaluan dan tidak manusiawi. Dinas Sosial harusnya bergerak. Saya rasa tidak mungkin dinas tidak
tahu,” ujar Sibly. Menurut dia, umumnya sindikat kotak amal berada di pinggiran ibu kota. Orang-orang yang susah mencari kerja, memanfaatkan iba dermawan dengan menjadi panitia pembangunan masjid. ’’Ini seolah dianggap pekerjaan oleh mereka,” katanya. Senada diungkapkan Kasatpol PP Bandarlampung Akmal Nesal. Pria yang dikenal tegas ini mengaku tidak bisa bergerak begitu saja. Namun menunggu Dissos yang menjadi leading sector. Dalam konteks ini, Satpol PP hanya fokus pada penegakan perda. ’’Terkadang kami ini juga sulit jika harus menertibkan pengemis kotak amal itu. Terkecuali ada advis dari Dissos, kami siap bergerak,” singkatnya.
Investigasi harian ini menemukan Yayasan Kesejahteraan Tunanetra Islam (YKTI) di Gedongair, Tanjungkarang Barat (TkB), yang menjadikan kemiskinan sebagai bisnis. Bermodal sebuah rumah, Bambang Sukoco mendirikan yayasan yang menaungi peminta-minta. Anggotanya bukan hanya dari Bandarlampung, tapi sampai luar kota, bahkan luar Lampung. Sebut saja Kabupaten Lampung Timur dan Lampung Utara. Atau Provinsi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu. Untuk menjadi anggota sangat mudah. Cukup Rp30 ribu, seseorang bisa langsung ’’bekerja”, mengatasnamakan yayasan untuk mencari sumbangan. Hasilnya jadi milik pribadi. (*)
METROPOLIS
SELASA, 23 JUNI 2009
Bandarlampung
23
Bukan Sekadar Berita
Expo
Kota Minim Pusling MINAT baca warga metropolis yang tinggi tidak diimbangi sarana yang memadai dari pemerintah. Satu unit armada perpustakaan keliling (pusling) dirasakan masih kurang untuk meng-cover 98 kelurahan yang ada di Bandarlampung. Demikian disampaikan Ernadi, asisten pustakawan dari Kantor Perpustakaan, Pengolahan Data Elektronik, dan Arsip Daerah Bandarlampung. Menurut dia, dibutuhkan sekitar empat armada agar seluruh kelurahan di 13 kecamatan se-Kota Tapis Berseri dapat menikmati fasilitas pusling. ’’Contohnya saat ini, satu-satunya pusling yang ada diparkir di stan Bandarlampung Expo, jadi tidak berkeliling kelurahan selama seminggu pameran,’’ kata Ernadi di stan Kantor Perpustakaan, Pengolahan Data Elektronik, dan Arsip Daerah kemarin. (dina p./ary mistanto)
ííMalas Cuci Tanganíí
FOTO ALAM ISLAM
DITATA: Pemkot Bandarlampung harus memperhatikan lokasi pemasangan spanduk agar tidak mengganggu keindahan kota.
Narkoba Ancam Bandarlampung
GRA
FIS
BAY
U
SETIAP paramedis maupun tenaga kesehatan dituntut hidup bersih dan sehat. Namun, lain halnya dengan dr. Reihana Wijayanto. Perempuan berjilbab yang menjabat kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Bandarlampung ini ternyata malas mencuci tangan. ’’Saya malas cuci tangan. Tapi, itu dulu. Begitu tahu bahayanya, saya jadi rajin mencuci tangan sekarang,” kata Reihana di Gedung PKK belum lama ini. Bukan hanya malas mencuci tangan, Reihana juga pernah kekurangan zat besi dalam tubuhnya. Ia juga tidak menyangka dirinya yang hidup di dunia kesehatan dapat mengalami hal tersebut. ’’Maklum saja, wanita kan membutuhkan banyak zat besi, dan aktivitas saya banyak di luar sampai lupa menjaga kesehatan. Bahkan, saya tidak sempat berolahraga,” ujar Reihana. (dina puspasari/ Reihana ary mistanto)
Laporan Segan Petrus S. Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG ñ Peredaran narkoba memang sulit dibendung. Tapi, bukan berarti instansi terkait duduk diam. Utamanya Bandarlampung sebagai ibu kota provinsi. Dari seluruh kabupaten/ kota, wilayah bermoto taat, aman, patuh, iman, sejahtera, bersih, sehat, rapi, dan indah (Tapis Berseri) ini menduduki peringkat pertama penyandang narkoba terbesar. Sampai saat ini, penyandang barang haram tersebut sudah mencapai 312 orang, yang terdiri 292 laki-laki dan 20 perempuan. Seperti dikemukakan Kepala Badan Narkotika Provinsi (BNP) Lampung Alwi Siregar, jumlah barang bukti berbagai jenis yang berhasil diamankan dari para penyandang narkoba tersebut antara lain ganja 15.569,50 gram, ekstasi 434,50 butir, sabu-sabu 72,55 gram, putau 60 gram, dan obat daftar G 262 butir. ’’Seluruh barang bukti ini akan dimusnahkan bersama Polda Lampung pada 29 Juni nanti,” kata mantan Wakadis Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Lam-
PENYANDANG Kabupaten/Kota Bandarlampung Metro Lampung Utara Lampung Selatan Lampung Barat Lampung Timur Lampung Tengah Tanggamus Waykanan Tulangbawang Pesawaran Jumlah
Narkoba HINGGA BULAN INI L 200 17 12 23 3 13 8 1 3 12 292
P 19 1 20
Jumlah 219 17 12 23 3 14 8 1 3 12 312
KETERANGAN: L=Laki-laki. P=Perempuan SUMBER: BADAN NARKOTIKA PROVINSI (BNP) LAMPUNG
pung ini kepada Radar Lampung kemarin. Disinggung langkahnya mengantisipasi fenomena ini, Alwi mengaku sudah menyiapkan berbagai kegiatan untuk menyosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang melalui momen peringatan Hari Antinarkoba Indonesia (HANI) tahun 2009 yang jatuh pada Jumat (26/6) nanti. Sosialisasi HANI ini akan dilakukan dalam bentuk aksi simpatik di jalan raya. ’’Sasaran kami adalah pengguna
jalan dan pengendara kendaraan bermotor. Bentuknya, seluruh petugas akan melakukan aksi simpatik dengan cara menempelkan stiker bahaya narkoba pada kendaraan dan membagikan brosur dan bunga sebagai wujud keprihatinan terhadap para pengguna barang haram di provinsi ini,” terangnya. Kegiatan tersebut akan dilakukan di sejumlah jalan protokol di kota ini dengan melibatkan BNP, Dinas Sosial (Dissos) Lampung, unsur LSM Peduli Narkoba, dan Ikatan MuliMekhanai (IMMeL). (*)
Pemkot Tunggu Janji Legislator Laporan/Editor: Ary Mistanto BANDARLAMPUNG - Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset (DPPKA) Bandarlampung merespons rencana sejumlah anggota DPRD setempat yang siap memangkas atau mengembalikan dana purnabakti Agustus mendatang. DPPKA juga memberikan apresiasi tinggi jika itu benar-benar dilakukan para wakil rakyat tersebut. Setidaknya, pemkot bisa mengalokasikan anggaran itu pada kegiatan yang lebih prioritas. ’’Jika para anggota dewan mau
mengembalikannya atau memangkas, itu bagus. Tentunya kita akan kembalikan dana tersebut ke kas daerah. Setelah itu, kita akan pikirkan ke mana anggaran itu disalurkan. Tentunya pada kegiatan yang lebih prioritas,” ujar Kepala DPPKA Drs. Samsurizal Ari kepada Radar Lampung di sela-sela pembukan Festival Begawi dan Bandarlampung Expo 2009, Sabtu (20/6). Namun disinggung optimismenya jika dewan benar-benar siap mengembalikan, ia memilih tak berkomentar. Yang sudah-sudah, dewan inkonsisten. ’’Ah, kalau itu saya nggak ngomong. Kita tunggu
saja mereka mengembalikan,” kata mantan Kabag umum ini. Di tempat yang sama, Ketua Komisi A Firmansyah sontak menjawab bahwa ia akan membuktikan pada saatnya nanti dana purnabakti itu bakal dibagikannya kepada masyarakat. ’’Saya tidak sekadar bicara. Saya akan buktikan dan AndaAnda yang akan menyaksikannya langsung,” ujarnya. Ia menepis jika ada anggapan rencana pengembalian ataupun pemangkasan dana purnabakti hanya lips service dari anggota DPRD. ’’Karena itu, untuk pembuktiannya nanti kita saksikan bareng-bareng,” ungkapnya. (*)
AGENDA Metropolis Selasa, 23 Juni 2009 Pukul 06.30, Wali Kota menghadiri gerak jalan santai HUT Ke-36 Bhayangkara di Mapolda Lampung. Pukul 14.30, Wali Kota membuka open bola voli HKTI di Lapangan Kalpataru Jl. Teuku Cik Ditiro, Kemiling. Pukul 15.45, Wali Kota menjadi narasumber tentang jamkesmasda di LPP TVRI Jl. Wayhui, Sukarame. Pukul 19.30, Wali Kota menutup Festiwal Begawi Bandarlampung dan Grand Final Pemilihan Muli-Mekhanai Bandarlampung di Hotel Marcopolo.
Penabrak Pasutri Tersangka Kelalaian Laporan Wirahadikusumah/ Eka Yuliana Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG - Polisi menahan Andri Johansyah, warga Jl. Padang, Gunungsari, Tanjungkarang Pusat (TkP). Pria berusia 29 tahun itu dianggap lalai hingga menewaskan tiga orang. Seperti diberitakan harian ini, tiga orang tewas tersebut adalah pasangan suami istri (pasutri) M. Endin (30) dan Vivi Susanti (28). Janin berusia sembilan bulan dalam perut Vivi juga meninggal dunia. Mereka mengendarai sepeda motor Honda Supra Fit BE 7532 BV saat mobil Honda Accord hitam B 8018 FX yang dikemudikan Andri menabraknya. Peristiwa itu terjadi di depan Kantor Pos Cabang Jl. Pangeran Antasari, Tanjungkarang Timur, pukul 04.30 WIB Minggu (20/6). Kasatlantas Poltabes Bandarlampung Kompol Andi Aziz Nizar, S.I.K. menuturkan, mobil Andri datang dari arah Jl. Gajah Mada menuju Jl. Pangeran Antasari. Dari arah berlawanan datang sepeda motor korban. ’’Hasil olah TKP (tempat kejadian perkara), mobil masuk wilayah sepeda motor sekitar 70 sentimeter dari median jalan,” ujar mantan Wakapolres Lampung Tengah itu. Ia menduga Andri mabuk. Tersangka sendiri mengakui dirinya habis minum bir sebelum mengendarai mobil. Polisi telah meminta keterangan satu saksi, yakni Panca Hartono, warga sekitar tempat kejadian. Mobil dan sepeda motor diamankan sebagai barang bukti. ’’Kami juga akan meminta keterangan wanita yang saat kejadian di samping tersangka,” tambah Andi. Pria yang sebentar lagi mengi-
kuti Sekolah Pimpinan (Sespim) Polri itu menegaskan, tersangka dijerat pasal 359 KUHP tentang kelalaian dengan ancaman hukuman maksimal lima tahun penjara. Dea Ingin Jadi Dokter Dua hari sudah Dea Elva Damayanti (7), anak pasangan Endin dan Vivi, yatim piatu. Gurat kesedihan terlihat di wajah murid kelas dua SDN 2 Kedamaian itu. Untuk melupakan kesedihannya, ia kemarin bermain bersama saudara-saudaranya di rumahnya Jl. Ridwan Rais Gang M. Yusa Lk. I RT 4 Kalibalok Kencana, Sukarame. ’’Aku mau jadi dokter,” kata Dea saat ditanya cita-citanya. Dea mengenang, ayahnya pernah berjanji membelikan sepeda baru jika ia naik kelas. Sabtu (20/6) lalu ia memang baru saja menerima rapor. Sayang, belum sempat Endin membelikan sepeda, ia dan istrinya dipanggil Yang Maha Kuasa. (*)
FOTO WIRAHADIKUSUMAH
ANDI AZIZ NIZAR
METROPOLIS
24
SELASA, 23 JUNI 2009
Bukan Sekadar Berita!
TELUKBETUNG UTARA
SUKABUMI
Bina UKM Berkelanjutan
Target PBB Meningkat
Laporan Beny Candra Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG ñ Upaya menjaga eksistensi industri kerajinan di Kecamatan Telukbetung Utara (TbU) dilakukan dengan membuat program pembinaan usaha kecil dan menengah (UKM). Dari sepuluh kelurahan, tercatat 30 UKM dibina oleh pihak kecamatan melalui peran serta tim penggerak PKK.
Sekretaris Camat TbU Abror M. Nur mengatakan, pihak kecamatan kerap memfasilitasi kebutuhan UKM yang ada. Mulai dari pembinaan keterampilan hingga pemberian bantuan pinjaman modal. ’’UKM yang ada ini, antara lain, industri makanan olahan, gula merah, hingga kerajinan tangan seperti sulaman, bordir, dan kerajinan bamboo. Semuanya kita bina secara merata sehingga eksistensi mereka tetap terjaga,” katanya. (*)
Laporan Widisandika Editor: Alam Islam
Pendataan Selesai Pekan Ini Laporan Widisandika Editor: Alam Islam BANDARLAMPUNG – Pendataan warga yang menempati tanah PT Pelabuhan Indonesia II cabang Panjang akan diselesaikan dalam pekan ini. Pendataan dilakukan di empat kelurahan, yakni Karangmaritim, Panjang Utara, Panjang Selatan, dan Pidada. ’’Kalau dari Karangmaritim, ada sekitar 1.500 warga yang telah terdata. Daerah lain masih didata. Proses pendataan dimulai dari tingkat RT, lalu ke kelurahan hingga tingkat kecamatan,” kata Camat Panjang Bahirumsyah,
S.Sos. kemarin. Diketahui, pendataan terkait dengan aksi massa di Kantor Pemkot Bandarlampung beberapa waktu lalu. Massa menuntut tanah yang ditempati sejak 1967. Sengketa tanah muncul disebabkan lahan di empat kelurahan itu diakui masuk wilayah kerja PT Pelindo II cabang Panjang. Karena itu, perusahaan tidak mau memberikan tanah kepada rakyat. Bahirumsyah mengatakan, selain melakukan pendataan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan BPN Kota Bandarlampung. ’’Kami juga masih mengecek di mana saja tanah milik Pelindo,” terangnya. (*)
FOTO WIDISANDIKA
DIBLOKIR:
PANJANG
Warga Perumahan Puri Gading sempat memblokir jalan perumahan. Hal ini terjadi lantaran warga kesal karena jalan perumahan rusak akibat jembatan yang menjadi jalur utama kendaraan masih diperbaiki.
Warga Perumahan Blokir Jalan ga dari Padangcermin, Lampung Selatan, ke Bandarlampung harus melewati jalan perumahan. Aksi pemblokiran terjadi pukul 12.30 WIB kemarin dan sempat menimbulkan kemacetan selama satu jam. Desi (34), warga perumahan itu, mengatakan, anak-anaknya tidak bisa lagi bermain. Selain itu, lubanglubang mengganggu kenyamanan warga perumahan. Zikril (56), warga lainnya, meminta pertanggungjawaban
Laporan Beny Candra Editor: Ade Yunarso BANDARLAMPUNG – Warga Perumahan Puri Gading, Telukbetung Barat (TbB), memblokir jalan masuk ke tempat mereka yang selama ini menjadi jalur alternatif. Mereka kesal karena jalan perumahan rusak akibat jembatan yang menjadi jalur utama kendaraan masih diperbaiki Sehing-
wali kota Bandarlampung segera memperbaiki jalan perumahan yang rusak. ’’Kami tidak akan membuka pintu gerbang sebelum pemkot memperbaiki jembatan,” terangnya diikuti warga lain yang mengunci gerbang di dua jalur lintas masuk perumahan dengan rantai disertai gembok. Beberapa kali aparat Polsek TbB mencoba berunding agar warga membuka pintu lintasan karena kendaraan tidak bisa le-
wat. Namun sia-sia. Sesaat setelah warga meninggalkan pintu gerbang, polisi membuka paksa. ’’Pukul 13.00 WIB, arus lalu lintas kembali normal,” terang Kapolsek TbB AKP Suwandar. Camat TbB M. Zen meminta kontraktor segera mempercepat perbaikan jembatan. Mestinya selama perbaikan mereka membuat jembatan darurat di sekitarnya. Namun, karena tidak ada, terpaksa jalan perumahan digunakan. (*)
BANDARLAMPUNG – Dibandingkan tahun lalu, target pendapatan dari sektor pajak bumi dan bangunan (PBB) Kecamatan Sukabumi mengalami peningkatan. Pada 2009, target PBB mencapai Rp2,2 miliar lebih. ’’Target kita memang naik terus. Kecenderungan peningkatan target itu harus disikapi positif,” kata Camat Sukabumi Mansi, S.H. Ditambahkan, pada 2008, target PBB di Kecamatan Sukabumi mencapai Rp1,5 miliar lebih. Dari target tersebut, terealisasi sebesar Rp1,03 miliar atau 72, 33%. Mansi berharap realisasi PBB bisa melebihi target yang ditetapkan. Karena itu, pihaknya sudah melakukan beberapa upaya. Antara lain, meminta agar warga menunjukkan bahwa dirinya telah melunasi PBB dalam berbagai kesempatan kegiatan yang bersinggungan dengan pihak kecamatan. ’’Misalnya, kalau mereka hendak mengurus izin usaha atau pengurusan lainnya, mereka harus menunjukkan bukti PBB itu,” terangnya. Dengan demikian, menurut Mansi, penarikan PBB dapat dilakukan secara maksimal. ’’Target itu dihitung dari enam kelurahan yang ada,” pungkasnya (*)
KEDATON
Wakili Bandarlampung pada Lomba BKB Laporan Eka Yuliana Editor: Alam Islam
FOTO DINA PUSPASARI
ANTUSIAS: Pengunjung melihat-lihat koleksi perpustakaan keliling di Bandarlampung Expo kemarin.
PROFIL
BANDARLAMPUNG – Prestasi cukup membanggakan diraih Kelurahan Sukamenanti. Pada 7 Mei 2009, kelurahan yang masuk wilayah Kecamatan Ke-
daton ini mewakili Kota Bandarlampung dalam lomba Bina Keluarga Balita (BKB) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). ’’Kami sangat bangga karena kami satu-satunya kelurahan yang mewakili Bandarlampung,” kata Lurah Sukamenanti Yunita Mustafa. Namun, kata dia, hing-
ga kini hasil lomba tersebut belum diketahui. ’’Mudah-mudahan, kami menang,” harapnya. Penilaian lomba tersebut mencakup berbagai hal. Yakni andalnya kader, administrasi, lingkungan yang mendukung, serta keterpaduan antara PAUD dan BKB. Cikal-bakal BKB adalah
Kecamatan
Gambaran Umum Kecamatan Tanjungkarang Pusat KECAMATAN Tanjungkarang Pusat (TkP) sebelumnya adalah bagian dari wilayah Kecamatan Tanjungkarang Barat dengan pusat pemerintahan di Bambukuning, Kampung Kaliawi. Berdasar PP No. 3/1982 tentang Perubahan Batas Wilayah Kotamadya Dati II Tanjungkarang-Telukbetung, kecamatan ini berdiri sendiri dengan pusat pemerintahan di Tanjungkarang. Kini Kecamatan TkP terdiri atas sepuluh kelurahan. Yakni Tanjungkarang, Kaliawi, Pasirgintung, Gunungsari, dan Penengahan. Kemudian Pelita, Gotongroyong, Enggal, Kela-
patiga, dan Durianpayung. Selanjutnya, kecamatan ini bertambah satu kelurahan yaitu Palapa yang merupakan pemekaran dari Durianpayung. Ini berdasar Surat Gubernur KDH Tk.I Lampung No.6/185.B.III/ 1998 tentang Pemekaran Kelurahan di Wilayah Bandarlampung. ’’Hingga kini Palapa merupakan pusat pemerintahan Kecamatan TkP,” kata Camat TkP Bayana. Sejak terbentuknya Kecamatan Tanjungkarang Pusat dari tahun 1982, hingga kini telah terjadi sembilan kali pergantian camat.
Nama-Nama Camat 1982–1987 1987–1989 1989–1994 1994–1998 1998–2000 2000–2003 2003–2005 2005–2006 2006–sekarang
: Drs. Helmi Masri : Drs. Abdi Kirom : Drs. Zulkifli Husin : Darwin Djafri, S.H. : Drs. Somad Raku : Sam’un, S.H. : Drs. Pamuji A.R. : Drs. Emil Riady : Dra. Bayana, M.Si.
Kecamatan ini memiliki luas 658 hektare. Sebelah utara Kecamatan TkP
berbatasan dengan Kecamatan Kedaton, sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Telukbetung Utara, sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Tanjungkarang Timur, dan sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Tanjungkarang Barat Untuk komposisi penduduk menurut tingkat pendidikan paling banyak SMA yakni 25.980. Dilanjutkan SD 16.651 dan SMP 16.389. Kemudian berturut-turut belum sekolah 9.219, TK 5.504, sarjana 4.491, sarjana muda 3.421, dan buta huruf 329. (dina puspasari/alam islam)
posyandu. Namun, sasaran BKB bukanlah balita seperti posyandu, melainkan orang tuanya. Melalui BKB, para orang tua diajarkan bagaimana memberi pengarahan yang baik pada anak, pemberian gizi yang baik, dan mendidik anak pada masa keemasannya.
Kemudian setelah sang anak berumur tiga dan empat tahun, anak-anak tersebut disekolahkan ke PAUD. ’’Tujuh puluh persen anak-anak yang kami bina berasal dari keluarga tidak mampu. Orang tuanya pekerja kasar. Dengan biaya yang sangat murah, mereka pasti sangat terbantu,” paparnya. (*)
OPINI
SELASA, 23 JUNI 2009
Deputy General Manager: Ibnu Khalid Pemimpin Redaksi: Suprapto Wakil Pemimpin Redaksi Ade Yunarso, Ismail Komar Redaktur Pelaksana: Nizwar Redaktur Senior: Purna Wirawan, Eko Nugroho Redaktur: E. Sajjah (fotografer) Asisten Redaktur: Alam Islam, Hendarto, Irwansa Staf Redaksi: Senen, Ary Mistanto, Indah Sumaputri, Segan P.S., Nurlaila Yanti, Dina Puspasari, Syaiful Amri Wirahadikusumah (Bandarlampung), Muhammad Ma’ruf (Metro), Dwi Prihantono, Zulkarnain (Lamtim), Kohar Mega (Lampura), Edy Herliansyah, Agus Suwignyo (Tanggamus), Yusuf A,S. (Tulangbawang), Gede Putu Kristanto (Lamteng), Abdurahman (Lamsel), Hermansyah (Waykanan) Copy Editor: Abdul Karim (Koordinator), Rudy Saputra Sekretaris Redaksi: Masriani Pracetak: Riswadi (Kabag), Ripto Piss, Helmi Jaya, Nopriyadi, Farabi Lincoln, Hendrawan Poerbantara Wartawan Jawa Pos News Network di luar negeri: Malaysia (Abdul Muis), Hongkong (Dany) Email: redaksi@radarlampung.co.id Homepage: www.radarlampung.co.id
Wakil Pemimpin Umum: Abdurrahman Pemimpin Perusahaan: Taswin Hasbullah Wakil Pemimpin Perusahaan: Purna Wirawan Pemasaran: Sanusi Pane (Kabag), Hery, Agus, Marlinda, Supriyadi, Roby Junasari, Adi Irawan Iklan: Desti Mulyati (Kabag), Leny, Sochib, Adi, Nopy, Aspandar Nasution, dan Falma (Perwakilan Jakarta) Event Organizer (EO): Liris Vawina (Kabag) Keuangan: Sarri Octarini (Kabag), Anna Susanti (Kasir), Ipang (Akunting) Personalia dan Umum: Faradiba (Kabag), Aris, Didik S, Hary, Munadi BNI Cabang Tanjungkarang No. Rek. 007.149.0467 BCA Cabang Telukbetung No Rek 0200.721.799 Bank atas nama PT Wahana Semesta Lampung Penerbit: PT Wahana Semesta Lampung Komisaris Utama: Alwi Hamu Komisaris: Lukman Setiawan, H Mahtum Direktur Utama: Suparno Wonokromo Direktur: Ardiansyah Percetakan: PT Lampung Intermedia Pencetak: Budi S. (Kabag), Suparman, Z. Arifin, Pujianto, Jenianto, Alim, Joko Alamat: Jalan Sultan Agung No. 18 Kedaton, Bandarlampung, Telp. (0721) 789750-782306, Faks. (0721) 789752, 773930 Isi di luar tanggung jawab percetakan.
TAJUK
Kecelakaan BI Kita DAFTAR mantan pejabat Bank Indonesia (BI) yang mendekam di balik jeruji besi kian panjang. Dalam sepekan, lima orang mantan anggota Dewan Gubernur BI masuk bui. Mereka adalah empat mantan deputi gubernur dan seorang mantan gubernur. Empat mantan deputi gubernur itu adalah Aulia Pohan dan Maman Somantri yang divonis 4,5 tahun serta Bun Bunan Hutapea dan Aslim Tadjudin yang dihukum 4 tahun. Mereka terjerat kasus penggelontoran dana Yayasan Pengembangan Perbankan Indonesia (YPPI) Rp100 miliar. Dana itu digunakan untuk bantuan hukum mantan pejabat BI sejumlah Rp68,5 miliar. Sisanya untuk pembahasan revisi UU BI dan penyelesaian masalah BLBI sebesar Rp31,5 miliar. Duit itu, antara lain, masuk ke kantong anggota DPR. Seorang lagi yang masuk bui adalah mantan Gubernur BI Syahril Sabirin. Dia menjalani hukuman 2 tahun penjara dalam kasus hak tagih (cessie) Bank Bali setelah Mahkamah Agung mengabulkan peninjauan kembali yang diajukan Kejaksaan Agung. Dengan begitu, sudah ada dua mantan deputi gubernur yang menghuni penjara. Satu lagi adalah Burhanuddin Abdullah yang diganjar 5,5 tahun, juga tersangkut kasus aliran dana YPPI. Sebelumnya, tak sedikit mantan pejabat BI yang berurusan dengan penegak hukum. Apa yang terjadi di BI itu sungguh memprihatinkan. Bank sentral seakan kian kehilangan ’’kesakralannya’’’ justru sejak diberlakukannya UU No. 23/1999 tentang BI. Lewat UU yang telah diberlakukan satu dekade silam itu, BI sejatinya ditempatkan sebagai lembaga keuangan yang independen dan bebas dari campur tangan pihak mana pun. Dengan statusnya itu, BI mempunyai otonomi penuh dalam merumuskan dan melaksanakan setiap tugas dan wewenangnya sebagai otoritas moneter. Termasuk menolak atau mengabaikan intervensi dalam bentuk apa pun. Tapi, sekarang terjadi sebaliknya. Justru sejak diundangkannya UU BI, bank sentral malah kerap diintervensi. Baik oleh pemerintah, parlemen, maupun pihak lain. Apa yang terjadi di negeri ini sungguh bertolak belakang dengan negeri seberang. Tak usah jauh-jauh ke negara maju, beberapa negeri tetangga menempatkan posisi bank sentral begitu terhormat dan bermartabat. Jarang ada petingginya yang tersangkut kasus hukum. Kalau boleh jujur, bagi kebanyakan mahasiswa fakultas ekonomi, berkarir di BI adalah impian sejak masuk perguruan tinggi. Tapi, dengan beragam kasus yang menimpa petingginya, entah apakah minat untuk berkarir di BI tetap seperti dulu. Lepas dari itu, jika dikaji lebih jauh, mereka sebenarnya hanya ’’korban’’. Dalam kasus aliran dana YPPI, sebagian dana yang disalurkan merupakan upaya untuk meningkatkan citra akibat kasus BLBI yang menghancurkan nama baik bank sentral. Praktis, mereka tidak menikmati secuil pun dana yang dikorupsi. Justru mereka yang menerima dana korupsi lolos dari bui. Misalnya, para penerima BLBI yang notabene penggarong uang rakyat justru berleha-leha di luar negeri. (*)
25
Hilangnya Kewenangan KPK Pada 2006 melalui putusan MK No. 012-016-019/PUU-IV/ 2006, MK telah membatalkan pasal 53 UU Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang berisi tentang dibentuknya Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang berwenang memeriksa dan memutus tindak pidana korupsi yang penuntutannya diajukan oleh KPK. Dasar putusannya bahwa pasal 53 bertentangan dengan pasal 24A ayat 5 UUD 1945 yang berbunyi: ’’Susunan kedudukan, keanggotaan, dan hukum acara Mahkamah Agung serta badan peradilan di bawahnya diatur dengan undang-undang.” MERUJUK rumusan pasal tersebut, MK berpendapat dari segi teknik perundang-undangan, frasa ’’diatur dengan undangundang” berarti harus diatur dengan undang-undang tersendiri. Pengadilan Tipikor jelas tidak sejalan dengan pasal 24A ayat 5 karena Pengadilan Tipikor dibentuk dengan UU KPK. Pada amar putusannya, MK memberikan tenggang waktu selama tiga tahun untuk pembahasan RUU Pengadilan Tipikor oleh DPR. Lebih tegasnya, MK menyatakan sebelum terbentuknya DPR dan pemerintahan baru hasil Pemilu 2009 yang akan berakhir pada 19 Desember 2009. Ini berarti kewenangan KPK melalui Pengadilan Tipikor tinggal beberapa bulan lagi dan akan semakin berada di ujung tanduk pada 30 September 2009 ketika DPR periode 2004–2009 berakhir. Pembahasan RUU Tipikor sangat penuh kepentingan, terkhusus bagi mereka yang tersenyum dengan hilangnya dasar hukum Pengadilan Tipikor. Hal ini tentunya akan berdampak
serius pada proses pemberantasan korupsi. Pemeriksaan yang sedang dilakukan KPK bisa terhenti karena kehilangan dasar hukum. Memang perkara korupsi dapat diadili di pengadilan umum dan Tipikor. Pengadilan umum mengadili perkara korupsi dari kejaksaan, sedangkan Pengadilan Tipikor mengadili perkara korupsi dari KPK. Sangat disayangkan pengadilan umum tidak memberikan efek jera kepada para koruptor yang ditandai dengan banyaknya vonis bebas oleh pengadilan umum di seluruh daerah di Indonesia. Selama ini KPK dapat berjalan berdasarkan tenggang waktu yang diberikan MK sebagai proses peralihan peraturan perundang-undangan yang mulus (smooth transition). Meski pasal 53 UU KPK dibatalkan, MK tidak membubarkan Pengadilan Tipikor. MK berkeyakinan bahwa hal itu dapat berdampak pada penanganan perkara korupsi yang sedang berjalan dan melemahkan semangat (disinsentive) pemberantasan korupsi.
Gb[^ A. JAKA MIRDINATA
Mahasiswa Fakultas Hukum UGM/ Ketua Hipmala Jogjakarta
Pentingnya Pengadilan Tipikor bagi MK dapat terlihat pada putusan yang memerintahkan untuk segera dibuatnya UU Pengadilan Tipikor tersendiri dalam jangka waktu tiga tahun. Berlarut-larut dan terbengkalainya RUU Pengadilan Tipikor di DPR membuat banyak pihak yang konsen di pemberantasan korupsi mendesak presiden untuk mengeluarkan peraturan pemerintah pengganti undangundang (perppu). Dengan perppu sebagai bentuk peraturan perundang-undangan yang dapat menyelamatkan nasib Pengadilan Tipikor. Memang secara efektivitas perppu lebih cepat dan tidak berbelit-belit. Perppu tidak melibatkan DPR yang sarat kepentingan. Dalam pasal 1 poin 4 UU No. 10/2004 tentang Pem-
bentukan Peraturan PerundangUndangan (UU PUU), dijelaskan bahwa perppu merupakan peraturan perundang-undangan yang ditetapkan presiden dalam hal kegentingan memaksa. Pertanyaannya, apakah hilangnya dasar hukum KPK dalam menangani perkara korupsi adalah kegentingan yang memaksa dan mendesak? Hal ini perlu diperkuat oleh argumenargumen dan logika hukum untuk menafsirkan kegentingan yang memaksa. Secara menyeluruh kita ketahui korupsi memberikan kontribusi besar bagi kesengsaraan rakyat. Banyaknya aliran dana untuk kesejahteraan rakyat yang disimpangi oleh para koruptor. Korupsi seolah penyakit akut yang harus cepat diberantas tanpa pandang bulu. Di sinilah alasan utama pentingya Pengadilan Tipikor. Dibandingkan pengadilan umum, Pengadilan Tipikor memiliki banyak keunggulan. Pertama, adanya batas waktu penanganan perkara. Seluruh pemeriksaan perkara dari tingkat pertama sampai kasasi adalah 240 hari, 90 hari tingkat pertama, 60 hari banding, dan 90 hari kasasi. Ini jauh lebih efektif dibanding pengadilan umum yang bisa memakan waktu bertahun-tahun. Kedua, putusan Pengadilan Tipikor tetap konsisten dari tingkat pertama sampai tingkat kasasi. Bahkan banyak terdakwa yang divonis lebih berat
dari tingkatan peradilan sebelumya. Berbeda dengan pengadilan umum yang cenderung semakin naik tingkat semakin ringan vonisnya, bahkan sampai dibebaskan. Efek jera yang diberikan KPK selama ini cukup membuat para koruptor semakin ketakutan. Laporan KPK pada 2008, sebanyak 34 kasus yang diproses tidak ada satu pun yang divonis bebas. Begitu juga tahun sebelumnya. Dibandingkan pengadilan umum yang telah lama menangani kasus korupsi sangat jarang menunjukkan prestasinya di bidang pemberantasan korupsi. Dapat terlihat para mafia korupsi dapat hidup tenang sebelum lahirnya KPK. Hilangnya kewenangan KPK dalam meneruskan perkara korupsi berada di tangan DPR dan pemerintah. Semakin hari Pengadilan Tipikor semakin berada di ambang kematian. Jika Pengadilan Tipikor semakin terancam oleh ketidakpedulian DPR, satu-satunya jalan adalah melalui perppu. Terkait alasan konstitusional, presiden dapat menggunakan logika hukum MK. Bahwa demi menyelamatkan agenda pemberantasan korupsi dan menjaga kewenangan KPK serta menghindari ketidakpastian hukum (onrechtszekerheid), maka perlu ditetapkannya perppu. Pilihan itu digunakan sebagai jalan terbaik untuk terus memberantas korupsi yang telah menjadi musuh bersama bangsa dan masyarakat Indonesia. (*)
RUANG ini khusus bagi Anda yang berjiwa merdeka. Kirimkan apa pun pendapat Anda tentang apa saja. Baik berupa komentar, kritik, atau saran. Setiap pendapat yang masuk sedapat mungkin tidak akan diedit. Pendapat bisa dikirim lewat surat ke alamat redaksi, fax. di nomor (0721) 789752, e-mail: redaksi@ radarlampung.co.id atau radarlpg@indo.net.id. Sertakan identitas yang masih berlaku. Atau kirimkan Podium Rakyat Anda melalui SMS. Caranya, ketik: POD (Isi Podium). Contoh: POD Mohon pembangunan jalan. Lalu kirim ke No. Matrix: 08154056789. Podium melalui SMS diutamakan yang menyangkut persoalan-persoalan pelayanan publik.
Kapan Rusun Ditempati? BAPAK Wali Kota Bandarlampung, kapan rumah susun akan diresmikan atau ditempati? Kami warga Kecamatan Telukbetung Barat dan Telukbetung Selatan telah memasukan formulir lima bulan lalu. Namun, kenapa belum ada informasi? Terima kasih. (082880111641)
Gerbang Pemkab Waykanan Terus Diubah BAPAK Bupati Waykanan, kenapa gerbang Pemda Waykanan selalu diubah. Bahkan dalam hitungan bulan sudah dibongkar lagi. Terima kasih. (085768567891)
Usul Proyek di Waykanan Berkualitas BAPAK Bupati Waykanan, proyek pembangunan di Waykanan tidak perlu banyak-banyak tapi tidak berkualitas. Biarkan sedikit tapi berkualitas dan tepat guna. Jadi tidak perlu menghabiskan banyak biaya bongkar-pasang. Terima kasih. (085768567891)
Waspadai Jual Beli Kursi PSB! BAPAK Wali Kota Bandarlampung, dalam penerimaan siswa baru (PSB) 2009, khususnya PSB SMA, perlu pengawasan yang ekstraketat. Pengalaman tahun lalu ketika daftar SMAN 1 sempat ditawarkan oleh oknum yang dapat meluluskan PSB sesuai dengan pilihan yang diinginkan dengan imbalan Rp3 juta. Mereka sindikat dengan panitia kelulusan dan dalam pembuatan pengumuman kelulusan. Mohon segera diantisipasi. Kepada instansi terkait, harap diperhatikan! Terima kasih. (085279467937)
Kuitansi Apotek Hanya Nota UNTUK pengelola Apotek Prima di Jl.
Samratulangi, Bandarlampung. Penjualan tanpa menggunakan print out struk hanya menggunakan nota dimanfaatkan untuk me-markup harga obat. Alasannya, printer rusak. Bagaimana mau prima, kalau kinerja karyawannya bobrok? Mohon ditindaklanjuti. Terima kasih. (085269036112)
Berantas Rentenir Berkedok Koperasi BAPAK Kapoltabes Bandarlampung, bisakah Bapak memberantas rentenir yang berkedok koperasi. Terima kasih. (081997102588)
penggunaan Taman Hutan Kota Wayhalim. Kalau malam sering dijadikan arena yang bertentangan dengan norma serta aturan bangsa berkedok kafe. (081927881447)
Kapan Sertifikat Tanah Selesai? BAPAK Wali Kota Bandarlampung, kapan sertifikat tanah warga Kelurahan Nunyai, Kecamatan Rajabasa, terbit? Ada apa ini? Mohon kejelasan. Terima kasih. (081541033600)
Harapkan Pemutihan Gratis
Minta Sengketa Tanah Diselesaikan
BAPAK Gubernur Lampung, kami mohon kebijakan Bapak untuk membebaskan bea balik nama (BBN) roda empat maupun roda dua, baik dalam dan luar Provinsi Lampung. Atas kebijakan Bapak, kami ucapkan terima kasih. (08127233009)
BAPAK Bupati Lampung Utara, mohon selesaikan sengketa tanah di Desa Peraduanwaras, Kecamatan Abung Timur, yang sudah sejak lama berlangsung. Kenapa tidak ada tindakan dari aparat/pihak yang berwenang? Malahan kian hari bertambah parah. (087898954865)
Minta Perbaikan Lampu Jalan
Tiga Bulan Lampu Jalan Mati
BAPAK Wali Kota Bandarlampung, tolong perbaiki penerangan di Jalan Hi. Endro Suratmin, Sukarame, yang menuju ke arah kampus IAIN. Lampu-lampu jalan padam semua, sehingga sering terjadi kecelakaan. Terima kasih. (081540000783)
LAMPU jalan di Jl. P. Morotai mulai dari Perumahan Jaya Permai menuju Jl. Urip Sumoharjo, mohon dapat dihidupkan. Sebab, sudah mati lebih dari tiga bulan. Pada malam hari cukup gelap dan dikhawatirkan rawan kejahatan. (08127919268)
Harapkan Jembatan Penyeberangan
Usul Formasi Biologi untuk Penerimaan CPNSD
BAPAK Wali Kota Bandarlampung, mohon dapat membuat jembatan penyeberangan di Jl. Teuku Umar. Tepatnya di lampu merah Xaverius Tanjungkarang. Karena berbarengan siswa pulang, tempat ini sering macet. Terima kasih. (081541277134)
KEPALA Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Lampung, mohon pada perekrutan CPNSD 2009 ini agar mengusulkan atau bisa menambah formasi untuk lulusan sarjana biologi MIPA. Terima kasih. (085669782488)
Awasi Hutan Kota
Kecewa SPBU Liwa
BAPAK Kapoltabes Bandarlampung dan Kapolsek Sukarame, mohon awasi
KAMI sangat kecewa terhadap SPBU di Liwa, Lampung Barat. Ketika PLN
mati, tidak bisa melayani konsumen karena mesin SPBU-nya juga tidak berfungsi. Apakah SPBU tersebut tidak sanggup membeli sebuah genset? (085768433668)
Tugu Pembuangan Sampah BAPAK Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara, apakah tugu selamat datang Lampura, persisnya di jembatan eks Brantas depan SMAN 3 Tanahmiring, jadi tempat pembuangan sampah? Saya sering melihat masyarakat setempat selalu membuangnya di tempat tersebut. Sepertinya, instansi terkait yang berwenang menangani masalah ini tutup mata dan telinga. (081997084459)
Tunggu Bantuan Banjir SAYA salah satu korban banjir di Bandarlampung pada Desember 2008. Katanya Bapak Wali Kota melalui lurah-lurah akan memberikan bantuan dalam APBD 2009 sebesar Rp10 miliar untuk memperbaiki infrastruktur dan bantuan kepada korban banjir. Tapi, sampai sekarang belum ada realisasinya. (081369413385)
Harapkan Perbaikan Jalan Protokol di Kotaagung BAPAK Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus, diharapkan dengan sangat perbaikan jalan-jalan protokol yang berada di Kotaagung Pusat, seperti Jl. Ir. Hi. Juanda, Jl. Samudra, dan Jl. Merdeka. Apalagi keberadaan jalan-jalan itu di tengah pusat kota. Kami warga Kotaagung mengharapkan kepada Bapak-Bapak tidak memandang semua masalah serius ini dengan sebelah mata. Terima kasih. (081379876678)
Warnet Tempat Judi BAPAK Kapoltabes Bandarlampung, mohon ditindak atau dicabut izin warnet di Jl. Ratu Dibalau, Waykandis, yang dijadikan judi bola tangkas. (081379708673)
PROOTONOMI
26
SELASA, 23 JUNI 2009
Meretas Jalan Mewujudkan Sekolah Unggulan
Lampura Miliki 25 Sekolah Unggulan Dua Masuk Kategori RSBI Laporan Kohar Mega/RNN Editor: Adi Pranoto KOTABUMI ñ Prestasi Kabupaten Lampung Utara dalam dunia pendidikan patut diacungi jempol. Ini tak lepas dari good governance. Dalam hal ini, Dinas Pendidikan (Disdik) sebagai leading sector untuk merealisasikan impian. Sampai kemarin, sudah ada 25 sekolah unggulan yang masuk kategori sekolah standar nasional (SSN) dan
rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI) yang merupakan program bersama antara pemerintah pusat, Provinsi Lampung, dan Pemkab Lampung Utara. Untuk mencapai SSN harus melalui tahapan RSSN, kemudian diusulkan kepada pemerintah pusat melalui Dirjen Pendidikan Nasional. Setelah itu, dari pusat menurunkan tim untuk melakukan cross check sekolah tempat tujuan dengan melakukan penilaian tentang kualifikasi guru, jumlah siswa, prestasi siswa baik secara akademik maupun nonakademik, kurikulum, fasilitas belajar seperti laboratorium dan perpustakaan. ’’Jika terpenuhi kriterianya, maka dinobatkan sebagai
SSN,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Lampura Drs. Irsan H.Z., M.M. didampingi sekretarisnya Satria Alam, S.E., M.Si. kemarin. Dan yang masuk dalam kategori SSN berjumlah tujuh sekolah dasar (SD), yakni SDN 1 Pekurun, Kecamatan Pekurun; SDN 6 Candimas, Kecamatan Abung Selatan; SDN 1 Semulijaya, Kecamatan Abungsemuli; SDN 2 Rejosari, Kecamatan Kotabumi; SDN 1 Wonomarto, Kecamatan Kotabumi Utara; SDN 1 Karangsari, Kecamatan Muarasungkai; dan SDN 4 Negararatu, Kecamatan Sungkai. Selanjutnya, empat sekolah menengah pertama (SMP) yang mendapat
predikat SSN yaitu SMPN 6 Kotabumi Prokimal, SMPN 3 Kotabumi, SMPN 1 Abungsemuli, dan SMPN 1 Abung Selatan. Untuk sekolah menengah kejuruan (SMK) ada dua, yaitu SMKN 2 dan SMKN 3 Kotabumi. Sedangkan untuk sekolah menengah atas (SMA) berjumlah sepuluh, yakni SMAN 1 Kotabumi, SMAN 2 Kotabumi Jalawiyata Prokimal, SMAN 3 dan SMAN 4 Kotabumi, SMAN 1 Abung Timur, SMAN Abungpekurun, SMAN Abungsemuli, SMAN 1 Tanjungraja, SMAN 1 Bukitkemuning, dan SMAN 1 Sungkai Utara. Setelah mendapat predikat sebagai SSN, lanjut Satria, kemudian diusulkan ke pusat untuk menjadi
RSBI melalui Dirjen Disdik. Lalu, akan diberi waktu selama 3-4 hari untuk dilakukan penilaian oleh tim yang dikirimkan Dirjen Disdik mengenai skala prioritasnya. Untuk anggaran pembiayaan, lanjutnya, Disdik akan mengusulkan pembiayaan sekolah standar nasional untuk menjadi sekolah bertaraf internasional sebesar 50% anggaran pusat, anggaran provinsi 30%, anggaran kabupaten 20%, dan akan dilakukan relokasi pos anggaran setiap tahunnya selama dalam penilaian. Sementara di Kabupaten Lampura baru ada dua sekolah yang menyandang gelar RSBI, yaitu SMPN 7 Kotabumi dan SMKN 1 Kotabumi. (*)
Disdik Lakukan Pemerataan Akses Pendidikan PEMERATAAN AKSES PENDIDIKAN PROGRAM
IMPLEMENTASI
-
Memberi kesempatan kepada semua anak usia belajar sesuai program pemerintah wajib belajar pendidikan sembilan tahun.
- Membangun SMP satu atap dan SMP terbuka.
-
Melarang sekolah melakukan pungutan PSB dan ujian nasional (UN).
- Surat edaran bupati soal pelarangan pungutan penerimaan siswa baru dan UN khususnya sekolah negeri.
-
Menyalurkan biaya operasional sekolah (BOS) ke setiap sekolah dan menyubsidi siswa berprestasi dan kurang mampu.
- Pemberian beasiswa dan menyediakan transportasi umum seperti pembelian sepeda
-
Meningkatkan kualitas tenaga pendidik.
- Menyekolahkan guru secara bertahap sampai tingkat S1.
Sumber: Disdik Lampura
Laporan Kohar Mega/RNN Editor: Adi Pranoto KOTABUMI ñ Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di Lampura, tentunya harus ditopang pendanaan yang besar. Jumlahnya harus memenuhi amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas). Salah satu isi UU itu memuat agar merealisasikan anggaran untuk pendidikan sebesar 20% di luar anggaran rutin dinas. ’’Karena anggaran di Lampura masih minim sehingga belum terealisasi dengan baik. Hal ini bukan hanya terjadi di Lampura, tapi juga seluruh Indonesia,” ujar Kepala Dinas
Pendidikan Lampura Drs. Irsan H.Z., M.M. didampingi sekretarisnya Satria Alam, S.E., M.Si. kemarin. Menurutnya, anggaran pendidikan di Lampura belum mencapai 20% di luar gaji para guru dan fungsional pendidikan lainnya. Sementara pada anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Kabupaten Lampura sebesar Rp44 miliar dan dialokasikan untuk pendidikan hanya Rp8 miliar lebih. Meski demikian, lanjutnya, Disdik telah melakukan pemerataan akses pendidikan. ’’Semua itu merupakan upaya Disdik guna memajukan pendidikan di Lampura. Dengan adanya program itu diharapkan ke depan Lampura lebih fokus pada dunia pendidikan,” pungkasnya. (*)
FOTO RNN
SMPN 7 KOTABUMI: Pada 2009, Dirjen Disdik menetapkan SMPN 7 Kotabumi sebagai RSBI karena sudah dipandang layak. Dirjen memberikan waktu selama tiga tahun untuk dilakukan penilaian agar dapat menyandang predikat RSBI.
FOTO RNN
SMKN 1 KOTABUMI: Untuk menjadi sekolah RSBI harus melalui berbagai tahapan, seperti sudah masuk dalam kategori SSN. Berkat usaha yang keras seluruh civitas akademika SMKN 1 Kotabumi pada 2007 ditetapkan sebagai rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI).
Dunia Pendidikan Mesti Profesional ’’Upaya untuk meningLaporan Kohar Mega/RNN katkan sekolah unggulan bisa Editor: Adi Pranoto diawali dari penempatan guru PNS secara transparan dan KOTABUMI ñ Kalangan DPRD selektif, dalam penempatan sangat mendukung adanya sekolah kepala sekolah sesuai aturan, unggulan di Lampura, baik secara dan jangan hanya untuk kualitas maupun kuantitas, sehingga kepentingan sepihak atau menjadi kebanggaan masyarakat segolongan tertentu. Hal ini tempat. Hal tersebut disampaikan Wauntuk menghindari praktik kil Ketua DPRD Lampura Hi. Mardani KKN.” Umar, S.H. kemarin. Menurutnya, untuk menciptakan seMardani Umar kolah unggulan perlu ditunjang sumWakil Ketua DPRD Lampura ber daya manusia (SDM), sarana prasarana memadai, dan adanya kesejahteraan guru yang menjadi prioritas. Na- mang belum terealisasi sesuai yang mun, yang utama adalah profesionalitas diharapkan. ’’Karena anggaran kita tidak memadai, maka 20 persen unyang diterapkan di dunia pendidikan. Hanya, yang ada sekarang ini pem- tuk pendidikan itu belum tercapai. bagian guru PNS belum merata dalam Meski demikian, anggaran yang ada penempatannya. Karena masih banyak harus dipergunakan sebaik mungkin guru berstatus PNS bercokol di wi- sehingga semuanya bisa terpenuhi,” layah perkotaan. Sedangkan sekolah harapnya. Senada, Ketua Komisi D DPRD yang ada di pedesaan atau pelosok Rohmiyati Lubis mengatakan, dengan minim guru berstatus PNS. Sementara mengenai alokasi ang- adanya sekolah unggulan tentunya garan 20 persen untuk pendidikan akan berdampak positif di dunia pendidi Lampura, ungkap Mardani, me- dikan. Karena dapat memacu sekolah
lainnya untuk meningkatkan mutu pendidikan. ’’Untuk mencerdaskan anak bangsa, pemerintah daerah harus mendukung penuh dunia pendidikan,” ujarnya. Hanya, saat ini belum terealisasi dengan baik. Karena berdasarkan hasil peninjauan komisi D di lapangan, ditemukan sejumlah keprihatinan dalam menunjang kegiatan belajar mengajar. Antara lain minimnya sarana prasarana dan sumber daya manusia. Hal itu bisa dilihat di sejumlah sekolah menengah negeri di Lampura. ’’Apabila semuanya masih dalam kategori minim, untuk meningkatkan sekolah unggulan akan bertambah sulit. Hal ini harus menjadi perhatian khusus kepala daerah, dalam hal ini bupati,” ungkapnya. Selain itu, Rohmiyati meminta kepala Dinas Pendidikan dapat lebih memperhatikan masalah pendidikan yang ada di wilayah jauh dari jangkauan dan dalam penempatan guru yang berstatus PNS jangan tebang pilih. ’’Agar pendidikan yang diterima siswa sama, maka dalam penempatan para guru harus merata,” pungkasnya. (*)
Kurikulum Setara Internasional Laporan Kohar Mega/RNN Editor: Adi Pranoto KOTABUMI ñ Untuk mendapatkan predikat sekolah berstandar internasional (SBI) tidaklah mudah. Harus melalui proses panjang dengan syarat yang telah ditetapkan oleh tim penilai yang berasal dari pusat. Untuk mencapai SBI, tentunya sekolah dimaksud terlebih dahulu masuk dalam kategori sekolah Helmi standar nasional (SSN). Seperti halnya SMPN 7 Kotabumi dan SMKN I Kotabumi. ’’Setelah keduanya dipandang layak oleh Dirjen Disdik, maka sekolah dimaksud ditetapkan sebagai SSN. Untuk dilanjutkan ke RSBI,” ujar Burhanuddin, S.Pd. selaku ketua penanggung jawab program RSBI SMPN 7 Kotabumi. Menurutnya, pada 2009, Dirjen Disdik menetapkan SMPN 7 Kotabumi sebagai RSBI karena sudah dipandang layak. Dan, Dirjen memberikan waktu selama tiga tahun untuk dilakukan penilaian agar dapat menyandang predikat SBI. Untuk memperoleh predikat SBI harus memenuhi kelayakan, di antaranya harus memenuhi standar kurikulum, di mana sekolah akan menerapkan kurikulum yang setara dengan sekolah di tingkat internasional. Kemudian, penerapan proses belajar mengajar pada sarana dan prasarana yang harus sama dengan fasilitas yang ada di luar negeri. ’’Termasuk keahlian tenaga pendidik yang semestinya rata-rata memiliki kelayakan pendidikan minimal bergelar sarjana pendidikan sesuai dengan disiplin ilmu yang diajarkan dan merupakan perguruan tinggi dengan akreditasi A, standar penilaian, dan standar pembiayaan,” paparnya. Dikatakannya, untuk mendapatkan predikat SBI, proses belajar mengajar harus berjalan efektif. Artinya, harus sesuai dengan yang ditetapkan. Selanjutnya akan dilakukan peningkatan sarana information comunication technology (ICT) dengan cara membangun tehnik pembelajaran berbasis informasi komputer. ’’Di SMPN 7 Kotabumi akan dibangun semacam jaringan komunikasi seperti tower Website, agar dapat mengimbangi kemajuan teknologi di tingkat nasional. selain itu, luas lahan pendidikan juga menjadi prioritas utama untuk mendapatkan predikat SBI,” jelasnya. Terpisah, Kepala SMK N 1 Kotabumi Drs. H.A. Helmi, M.M. menyatakan, untuk menjadi sekolah RSBI harus melalui berbagai tahapan, seperti sudah masuk dalam kategori SSN. ’’Ukuran lahan dan kualifikasi pendidikan menjadi salah satu kriteria penilaian untuk menjadi SSN. Itu semua terpenuhi oleh SMKN I Kotabumi dan sejak 2002 sudah dinobatkan sebagai SNN pertama di Lampura, karena memiliki jurusan bisnis satu-satunya dan menjadi standar provinsi Lampung,” ujarnya. Kemudian, setelah mendapat predikat SSN, SMKN 1 Kotabumi mulai menjalin kerja sama dengan pihak Pemkab Lampura dengan berbagai kegiatan dan peningkatan kelulusan siswa terutama dalam bidang belajar dan mengajar. Hingga akhirnya, pada 2005 SMKN 1 Kotabumi mendapat sertifikat ISO (internasinal standar organizing). Serta, prestasi debat bahasa inggris dan eveneven lain di tingkat nasional. (*)
LAMPUNG RAYA
SELASA, 23 JUNI 2009
27
Lamsel-Tanggamus-Pesawaran-Pringsewu
Hari Ini, Mensos ke Pringsewu Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani
BACHTIAR CHAMSYAH
PRINGSEWU – Menteri Sosial (Mensos) Bachtiar Chamsyah dijadwalkan ke Kabupaten Pringsewu pada hari ini (23/6). Kunjungan kerja itu untuk menyerahkan bantuan program rehabilitasi sosial daerah kumuh
berupa bedah rumah bagi 150 rumah keluarga kurang mampu di Pringsewu. Direktur Jenderal Sosial dan Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. mendampingi Mensos pada kegiatan yang berlangsung di lapangan Pendopo Pringsewu itu. Program itu merupakan usulan Pj. Bupati Pringsewu Ir. Hi. Masdulhaq untuk membantu keluar-
ga kurang mampu. Sebelumnya, Masdulhaq mengajukan bantuan renovasi 320 unit rumah. Rinciannya, 40 unit rumah warga di masing-masing kecamatan. Namun, dari usulan itu hanya direalisasikan 150 unit rumah. Total nilai bantuannya Rp1,5 miliar. Menurut Masdulhaq, bantuan akan diserahkan hari ini kepada
penerima yang diwakilkan delapan warga dari setiap kecamatan. Dalam kunjungannya, Mensos juga akan langsung meninjau salah satu rumah warga di Pringsewu yang bakal menerima bantuan. ’’Mengingat bantuan yang diterima tidak sama jumlahnya dengan yang diusulkan dan agar tidak menimbulkan kecembu-
ruan warga, maka pembagiannya akan dikoordinasikan dengan tim dari Departemen Sosial, apakah bisa bantuan untuk 150 rumah tersebut dibagi rata untuk 320 rumah,” kata Masdulhaq. Bila tidak dibolehkan, lanjutnya, warga yang belum mendapatkan bantuan diminta bersabar menunggu realisasi tahapan berikutnya. ’’Kami akan melakukan
Pansus Aset Dewan dan Pemkab Koordinasi
Ratusan Botol Miras dan Lima Preman Diamankan Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani PRINGSEWU – Sebanyak 300 botol minuman keras (miras) serta lima warga yang terindikasi sebagai preman diamankan pada operasi miras dan preman yang digelar Polsek Pringsewu dalam sepekan ini. Mereka yang terjaring adalah Sistian Putra (22) dan Andri Kelana (25), keduanya warga Pringsewu. Kemudian Alimasyah (38) yang diduga calo agen bus di Terminal Pringsewu. Sedangkan Herwanto (45) dan Dedi (30), keduanya warga Pringsewu, diduga kerap melakukan pungutan liar kepada pengemudi angkutan umum. Sementara, minuman berkadar alkohol antara 15–20 persen dari berbagai merek itu diamankan dari pedagang di Pringsewu dan sekitarnya. Namun, para penjual itu hanya didata dan diminta
membuat perjanjian agar tak mengulangi lagi perbuatannya setelah itu dilepas kembali. Menurut Kanitreskrim Polsek Pringsewu Ipda Hendra Syahputra, S.E., merek-merek miras itu adalah Topi Miring, Mansion, Anggur Merah, Sempurna, Cap Kilun, Vodka, Liberty, Newpot, dan Anggur Putih. ’’Pemasok utamanya masih dicari. Sementara, pemilik warung dan toko sudah didata serta dibina agar tidak menjual minuman memabukkan itu karena kecelakaan dan tindak kriminal berawal dari miras,” terang Ipda Hendra. Menurut Kapolsek Pringsewu AKP M.S.A. Rambe mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Deni Pudjianto, S.I.K., operasi yang digelar serentak itu akan berlangsung hingga 10 Juli 2009. ’’Operasi miras dan preman merupakan pencegahan tindak kriminal sekaligus pengamanan menjelang Pilpres 2009,” katanya. (*)
Lusa, APBDP Disampaikan Laporan Edi Herliansyah Editor: Trufi Murdiani
FOTO AGUS SUWIGNYO
Arus Penumpang di Bandara Normal Laporan Beny Candra Editor: Trufi Murdiani NATAR – Berbeda dengan lonjakan penumpang di Pelabuhan Bahauheni, Lampung Selatan, memasuki libur sekolah ini jumlah penumpang di Bandara Radin Inten II tidak menunjukkan lonjakan signifikan. Dari sembilan flight (penerbangan) yang dilakukan empat maskapai di Bandara Radin Inten II, penumpang tujuan Bandarlampung–Cengkareng dan sebaliknya masih normal. Hanya beberapa maskapai yang sempat menerapkan sistem waiting list terhadap penumpangnya. Namun, jumlahnya hanya 10 persen dari kapasitas pesawat yang mampu mengangkut 120 penumpang. Tiara, petugas reservasi ticketing Sriwijaya Air, mengatakan, kini belum terjadi lonjakan pe-
numpang di maskapainya. Jumlah penumpang maskapai Sriwijaya Air hanya 450 orang untuk empat flight di Bandara Radin Inten II. ’’Setiap pesawat hanya menampung 120 orang dan ini biasa terjadi pada hari-hari menjelang weekend,” terangnya kemarin. Menurutnya, kenaikan jumlah penumpang dapat diketahui dari waiting list yang ada di masingmasing maskapai. Sejak 19 Juni 2009 hingga kemarin, waiting list yang ada di maskapai Sriwijaya Air tidak lebih dari 10 persen dari kapasitas 120 penumpang untuk setiap flight. ’’Ada lonjakan, namun tidak banyak. Mungkin karena ini baru awal liburan,” tambahnya. Hal sama pada Maskapai Garuda Indonesia. Kepala TU Bandara Hi. Fachrudin mengatakan, dari 9 flight belum ada lonjakan penumpang. (*)
pembicaraan lebih lanjut dan meminta kepada Mensos untuk ditambah,” tegas Masdulhaq. Bantuan yang akan diterima warga dalam bentuk material bangunan dan upah untuk mengerjakan rumah. ’’Sesuai pesan Pak Menteri, dana bantuan itu tak boleh digunakan untuk hal lain. Karena itu, penggunaannya harus sesuai aturan,” pungkasnya. (*)
DIGALI LAGI: Pipa PDAM Way Agung diperbaiki dengan harapan layanan distribusi air bersih kepada konsumen membaik.
Pesawaran Dibagi Menjadi Tiga SWP Laporan Wartawan RNN Editor: Trufi Murdiani GEDONGTATAAN – Pemkab Pesawaran akan membagi kabupatennya menjadi tiga struktur wilayah pembangunan (SWP). Masing-masing, SWP I yang terdiri atas Kecamatan Gedongtataan, Waylima, dan Kedondong. SWP II terdiri atas Kecamatan Negerikaton dan Tegineneng serta SWP III terdiri atas Kecamatan Padangcermin dan Punduhpidada. Hal itu diungkapkan Kepala Bappeda Pesawaran Ir. Fredy pada ekspose Rencana Umum Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Pesawaran kemarin. Menurutnya, penyusunan RTRW dilakukan untuk 20 tahun ke depan. ’’Untuk SWP I akan berfungsi sebagai pusat pemerintahan,” tegasnya. Selain itu, sebagai wilayah pengembangan perumahan dengan tingkat kepadatan sedang, pengembangan pendidikan terpadu, perdagangan, jasa skala subregional, kesehatan,
perhubungan, pertanian, dan perikanan. Pola ruang pada wilayah ini adalah linier. ’’Ini didasarkan pada orientasi kegiatan yang berkembang kini dengan memanfaatkan jaringan jalan utama dan pola jaringan jalan yang berkembang pada daerah perumahan akan mempergunakan pola grid,” paparnya. Sedangkan untuk SWP II yang meliputi Kecamatan Negerikaton dan Tegineneng akan berperan sebagai wilayah perdagangan dan jasa skala subregional. ’’Juga pusat pelayanan sosial, pelayanan tersier jasa pemerintahan, pengembangan industri skala regional, perkebunan, serta permukiman skala sedang dan besar dengan kepadatan sedang,” katanya. Sama halnya dengan SWP I. Pola ruang juga diarahkan secara linier dengan mengikuti jalan utama yang ada. Selain itu, juga dilakukan pola konsentris dengan tujuan menarik perkembangan penduduk dan kegaitannya ke arah satu titik wilayah. Untuk SWP terakhir yang terdiri atas
wilayah Kecamatan Padangcermin dan Punduhpidada, hanya berfungsi sekunder dengan peran kawasan sebagai wilayah pengembangan perumahan kepadatan rendah, pariwisata, pertanian, peternakan, dan perikanan. ’’Pada masa mendatang, pola ruang diarahkan secara radial dengan mengembangkan kegiatan yang terdapat di kawasan ini,” katanya. Penyusunan RTRW Kabupaten Pesawaran ini, lanjutnya, memperhitungkan isu strategis yang berkembang. Yakni adanya Rencana Tata Ruang Pulau (RTRP) Sumatera dan rencana pembangunan jalan tol Bakauheni–Terbanggibesar yang melalui wilayah Tegineneng. ’’Perencanaan juga memperhitungkan letak Pesawaran yang merupakan hinterland (daerah penyangga) Bandarlampung. Pada 2008, jumlah penduduk Pesawaran mencapai 847.776 jiwa dengan kepadatan 722 jiwa per kilometer persegi. Sedangkan pertumbuhan penduduk pada 2002– 2007 sebesar 3,47 persen,” jelas Fredy. (*)
KOTAAGUNG – Panitia Khusus (Pansus) Aset DPRD yang telah terbentuk segera berkoordinasi dengan Tim Aset Pemkab Tanggamus. Dalam waktu dekat, pansus akan mengundang tim aset eksekutif guna membahas dan meminta masukan tentang aset daerah yang akan diserahkan ke Kabupaten Pringsewu. Sementara, Panitia Musyawarah (Panmus) DPRD Tanggamus menjadwalkan rapat paripurna penyampaian draf Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Perubahan 2009 oleh eksekutif pada Kamis (25/6). Menurut Wakil Ketua Pansus Aset DPRD Tanggamus Ismail Kardi, S.E., ketua Pansus Aset DPRD Tanggamus ditetapkan Ir. Akhmadi Sumaryanto, wakilnya Ismail Kardi, S.E, dan Bendahara H.M. Syafi’i, S.Ag. serta 18 anggota pansus. ’’Pembentukan pansus aset ini merupakan tindak lanjut dari terbentuknya Kabupaten Pringsewu. Sebab, sebagian aset Kabupaten Tanggamus, baik yang bergerak maupun tidak, akan diserahkan kepada Kabupaten Pringsewu,” ujarnya. Kemudian DPRD membentuk pansus aset. ’’Setelah pansus dibentuk, maka pada tahap awal akan berkoordinasi dengan tim aset eksekutif dan membahas kegiatan pelimpahan aset sesuai ketentuan,” tukasnya. Terkait jadwal paripurna penyampaian rancangan KUA dan PPAS, Sekretaris Dewan Tanggamus Burdani, S.H. menerangkan, setelah nota kesepakatan KUA dan PPA ditandatangani pihak pemkab dan DPRD, maka dilanjutkan penyampaian draf APBD Perubahan 2009 oleh bupati. ’’Kemudian pembahasan dilakukan tim anggaran eksekutif dan legislatif,” ujarnya. Kadis Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah Drs. M. Jauhari Syafe’i membenarkan draf KUA dan PPAS APBDP 2009 telah disampaikan ke dewan. (*)
LAMPUNG RAYA
28
Puskesmas Kotabumi Raih ISO 2008 Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso LAMPURA – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Unit Swadana Kotabumi II, Lampung Utara, patut berbangga hati. Mereka kembali mendapat ISO (International Organization for Standardization) 2008 dari tim SAI Global, Jakarta. Puskemas di Jl. Soekarno-Hatta, Tanjungharapan, Kotabumi Selatan, Lampura, itu sebelumnya pernah mendapatkan ISO 9001:2000. Bukan hal mudah untuk mendapatkan sertifikasi standar internasional itu. SAI Global menurunkan tim audit surveillance tiga kali selama tiga bulan sekali dalam tempo tiga tahun sebelum menggeluarkan ISO. ’’Kami senang mendapat ISO 2008. Ini menjadi bukti puskesmas Lampura bertaraf nasional. Se-Pulau Sumatera, hanya puskesmas ini yang mendapat penghargaan,’’ ujar Kepala Puskemas Unit Swadana Kotabumi II dr. Hj. Maya Metissa kemarin. Maya menjelaskan persiapan yang dilakukan pihaknya sebelum meraih penghargaan itu. Mulai membenahi administrasi, klinik, poli gigi, farmasi apotek, sampai bagian lain di puskesmas setempat. Namun, yang paling diutamakan yakni poli gigi dan farmasi apotek. Modalnya sistem pelayanan bermutu dan berkualitas terhadap masyarakat. Kepala Dinas Kesehatan Lampura drg. Insani Zoffiar merasa bangga terhadap puskesmas itu. Ia berharap puskesmas lain dapat mencontoh dan memperbaiki kualitasnya. ’’Tingkatkan pelayanan terhadap peserta jaminan kesehatan masyarakat (jamkesmas), Askes PNS, umum, dan jaminan pemeliharaan kesehatan anak sekolah (JPKAS),” ingatnya. Ditemui terpisah, tim audit eksternal SAI Global Jakarta, Indonesia, dr. Irwan Ramli, M.K.K. didampingi Rezza Arbi berharap Puskesmas Unit Swadana Kotabumi II terus meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat. ’’Sehingga upaya mewujudkan Indonesia Sehat 2010 tercapai,’’ pungkasnya. (*)
SELASA, 23 JUNI 2009
Lambar-Lampura-Waykanan-Tuba
Lagi, Batas Waykanan dan Tuba Barat Disoal Laporan Hermansyah Editor: Ade Yunarso BLAMBANGANUMPU – Pemkab Waykanan meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung memediasi penyelesaian batas kabupaten itu dengan Tulangbawang Barat. Jika semakin berlarut-larut, dikhawatirkan memicu masalah baru. Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Waykanan Hi. M.A. Mulyono, S.H. menjelaskan, pada
2003 kedua kabupaten pernah mengukur sekaligus memasang patok batas sementara. Hal itu dilakukan di bawah pengawasan langsung Tim Pengawasan Batas Daerah Provinsi Lampung. Hasilnya didapatkan 71 titik koordinat yang langsung dipasang patok batas sepanjang 76,2 kilometer (km) dengan posisi titik nol di antara Desa Karta, Tulangbawang Udik, Tuba dan Kampung Negeribesar, Kecamatan Negeribesar, Waykanan. ’’Patok terakhir berada di antara kawasan hutan Register 44
Kecamatan Gunungterang, Tuba dan kawasan hutan Register 44 Kecamatan Negarabatin, Waykanan,” ujar Mulyono. Saat ini patok-patok itu tidak diketahui lagi keberadaannya. ’’Besar dugaan, patok-patok tersebut sengaja dihilangkan,” timpal Kasubbag Batas Wilayah Ahmad Hernawan, S.P. kemarin. Mulyono menambahkan, pada 2005 telah terjadi keributan antara warga Waykanan dan Tuba yang memperebutkan lahan garapan di Register 44 yang hak kelola hu-
tannya di tangan PT Inhutani. Atas kejadian itulah Pemkab Waykanan melalui TPPBD (tim penetapan dan pengawasan batas daerah) mendesak Pemprov Lampung memfasilitasi penyelesaian sengketa. Pada Desember 2008 didapat kesepakatan untuk turun ke lapangan memancang batas sementara. Tetapi, lagi-lagi batal karena dihalang-halangi oknum kampung setempat. ’’Karena itulah masalah ini harus secepatnya diselesaikan,” paparnya. (*)
FOTO RNN
DILANTIK: Ketua PB NU Provinsi Lampung Prof. Dr. K.H. Said Agil Siradj, M.A. saat melantik Pengurus Cabang NU Lambar kemarin.
Dua Raperda Segera Dibahas Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman BALIKBUKIT – Pembahasan dua rancangan peraturan daerah (raperda) soal penghapusan Pekon Atarlebar di Kecamatan Suoh, Lampung Barat, dan Perda No. 02/2005 tentang Keuangan Ketua, Wakil Ketua, dan Anggota DPRD segera dilakukan. Panitia Musyawarah (Panmus) DPRD Lampung Barat rencananya hari ini (23/6) melakukan rapat guna menentukan jadwal pembahasan dua raperda tersebut. ’’Pembahasan di tingkat pansus besok (hari ini, Red) tentang rancangan peraturan daerah (raperda) penghapusan Pekon Atarlebar dan Perda No. 02/2005. Kita memang komitmen untuk membahasnya,” ungkap Wakil Ketua DPRD Lambar Hi. Christimore Z., S.H., M.P. kepada Radar Lambar (grup Radar
Lampung) kemarin. Dijelaskannya, Pemkab Lambar menilai penghapusan Pekon Atarlebar yang didefinitifkan tahun 2006 lalu itu harus dilaksanakan. Ini sesuai surat menteri kehutanan dan Balai Besar TNBBS. Pasalnya, wilayah pekon itu masuk TNBBS. ’’Kita akan bahas bersama. Jika memang nanti harus dihapuskan, maka perdanya akan dibuatkan sesuai ketentuan yang berlaku,” jelasnya. Sementara ketika disinggung tentang sistem keuangan ketua, wakil ketua, dan anggota DPRD, ia mengatakan memang sudah tidak relevan lagi dengan kondisi yang ada saat ini. Politisi asal Partai Golkar (PG) Lambar itu tetap melihat dasar usulan itu sesuai ketentuan yang berlaku. “JIka memang sudah tidak sesuai, kita juga akan sesuaikan, makanya kita bahas terlebih dahulu setelah panmus menjadwalkan waktunya,” tandasnya. (*)
PC NU Lambar Dilantik Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso
FOTO RNN
DIPERBAIKI: Jalan Raden Intan yang berada di Liwa, Lampung Barat, mulai diperbaiki.
Kawanan Perampok Kuras Isi Warung Laporan Yusuf A.S/RNN Editor: Abdurrahman TULANGBAWANG UDIK – Enam orang kawanan perampok bersenjata api (senpi) dan senjata tajam (sajam) beraksi di RK.X Tujok, Kampung Karta, Kecamatan Tulangbawang Udik (TbU), Tulangbawang Barat. Dalam aksinya yang dilakukan sekitar pukul 02.00 WIB, kawanan rampok tersebut berhasil menguras isi warung Mansur (44), warga setempat, dengan membawa
rokok dan isi warung lainnya. Kepada Radar Tuba (grup Radar Lampung) Mansur mengatakan, dia bersama anaknya memang sekitar pukul 21.00 WIB telah tertidur. Namun, sekitar pukul 02.00WIB dirinya mendengar ada yang mendobrak pintu rumah bagian depan. Namun, saat hendak keluar kamar, tiba-tiba seorang pelaku menodongkan pistol ke arahnya. Sambil meminta barang-barang berharga miliknya. Sementara, lima pelaku lainnya beraksi mengumpulkan barang dagangannya.
Bahkan, para pelalu juga mengikat dirinya, istri dan anaknya di ruang tengah rumahnya.’’ Saya bersyukur mas, karena beberapa perampok tersebut kabur setelah ada beberapa warga yang mengetahui peristiwa itu,” terangnya kemarin. Lebih lanjut korban mengatakan, akibat peristiwa itu ia menderita kerugian sekitar Rp3 juta . ’’Saya masih sangat sok sekali dengan peristiwa ini mas, saya berharap ke depannya pemerintah dapat membangun pos polisi (pospol) di wilayah ini, karena di
daerah kami ini sangat rawan sekali terhadap perampokan,” ungkapnya. Terpisah, Kapolsek Tulangbawang Udik (TbU) AKP Yudi Pristiwanto membenarkan kejadian tersebut. ’’Saat ini, kasus itu masih dalam proses penyelidikan. Demi mengantisipasi meningkatnya kriminalitas di wilayah ini, kami mengimbau warga dapat menigkatkan sistem keamanan lingkungan (siskamling),” pungkasnya sambil menegaskan pihaknya masih belum mengantongi identitas pelaku. (*)
BALIKBUKIT – Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU) Provinsi Lampung Prof. Dr. K.H. Said Aqil Siradj, M.A. melantik Pengurus Cabang NU (PC NU) Lampung Barat periode 2008–2012 di gedung serbaguna (GSG) kompleks pemkab kemarin. Pelantikan berdasarkan Surat Keputusan (SK) PB NU No. 203. a/A.II.04.d/01/2009 tentang Pengesahan PC NU Kabupaten Lambar antarwaktu tertanggal 23 Januari 2009. Dalam SK dijelaskan susunan PC NU Kabupaten Lambar (selengkapnya lihat tabel). ’’Saya berharap Pengurus Cabang NU Kabupaten Lambar mampu melaksanakan tugas-tugas kepengurusan NU di daerahnya dengan senantiasa berpedoman pada aturan organisasi serta petunjuk PB NU,” kata Said. Pada kesempatan itu, Bupati Lambar Drs. Hi. Mukhlis Basri meminta pengurus NU yang telah dilantik dan warga NU mampu mengoptimalkan program-program dan kebijakan yang memberikan manfaat besar kepada warga nahdliyin dan warga Lam-
Susunan PC NU Lambar 2008-2012 Mustasyar: Hi. Christimore Zaenuddin, S.H., M.P., Ky. Auzaie Alwi, Ky. Asmuni, Ky. Zen Mu’in, Ky. Purnomo Shiddiq, Ust. A. Zairi B.Z. Syuriah: Rais, Ky. Much. Thoha, Katib Imam Syadi’i, S.Pd. Ketua Tanfiziyah: Johan Iskandar, S.Pd. Wakil Ketua Tanfiziyah: - Hi. Marzuki, S.Ag., S.Pd. - Drs. Mukholidun - Drs. Junaidi Jamsari - Sarjak, S.H. - Drs. Lekat Suwanda, S.Ag. - Drs. Kadarusman - Ust. Mahmudi Sekretaris: Drs. Hi. Karwito Wakil Sekretaris: - Ust. Taufiq - Indrayani, S.Pd. - Ust. Mursal Amir - Eko Priyo Handoko, S.Pd. - M. Ma’ruf, S.P. - Junaidi, S.Ag. - Ruskan Bendahara: Ir. M. Nur Zaini Wakil Bendahara: - Syarif Ediansyah, S.H. - Barusman Sumber: SK PB NU No. 203.a/A.II.04.d/ 01/2009
bar pada umumnya. ’’Selain itu, merumuskan pembangunan di daerah Lambar karena kabupaten ini sangat membutuhkan peran serta berbagai organisasi dan lembaga keagamaan sehingga bersinergi dengan program dan kebijakan daerah,” harap Mukhlis. (*)
LAMPUNG RAYA
SELASA, 23 JUNI 2009
29
Lamteng-Metro-Lamtim
Penahanan 4 Tersangka Kasus RSUAY Diperpanjang Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman
METRO ñ Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Metro memperpanjang masa penahanan Direktur Rumah Sakit Umum Ahmad Yani (RSUAY) nonaktif Hendarsyah bersama tiga tersangka dugaan kasus korupsi pembangunan gedung kamar operasi (GKO) RSUAY lainnya. Itu dilakukan karena korps Adhiyaksa itu belum merampungkan penyidikan terhadap para tersangka. Karena itu, kasusnya belum dapat dilimpahkan ke pengadilan. ’’Masa perpanjangan penahanan pertama selama 40 hari hingga 2 Agustus 2009 mendatang,” ujar Kajari Kota Metro Rio Wilyarto kemarin. Untuk diketahui, masa penahanan keempat tersangka kasus ini semestinya berakhir Rabu (17/6). Namun, karena berkas kasus itu belum dilimpahkan ke pengadilan negeri (PN) setempat, masa penahanan diperpanjang. Perpanjangan penahanan empat tersangka dituangkan dalam
empat surat berbeda. Suwarso tertuang dalam surat No 01/No.8.12/ RD/06/2009 dan Towi dalam surat Print 02/No.8.12/RD/06/ 2009. Sementara, Hendarsyah Print 03/ No.8.12/RD/06/2009 dan Masykur dalam surat Print. 04/No.8.12/RD/06/2009. ’’Jika dalam masa perpanjangan ini pemeriksaan masih belum selesai, penahanan dapat diperpanjang berdasarkan keputusan PN,” pungkasnya. Menurut Kajari, kini pihaknya masih menunggu hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) untuk mengetahui kerugian negara dalam kasus itu. Seperti diketahui, Kejari Kota Metro pada Rabu (3/6) telah menahan empat tersangka yang diduga tersangkut kasus korupsi proyek Dana Alokasi Khusus (DAK) APBN 2008 untuk pembangunan GKO RSUAY. Mereka adalah Direktur RSUAY Hendarsyah, Direktur PT Sinar Makmur Pratama Suwarso, kunsultan pengawas Masykur, dan kuasa direktur PT Sinar Makmur Pratama, Tantowi. (*)
Lagi, 48 Sekdes Diusul Jadi PNS Laporan Dwi Prihantono Editor: Abdurrahman
FOTO RNN
MENUMPUK: Sampah yang berada di sudut Pasar Petani, Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, sudah tiga bulan terakhir menumpuk.
Tiga Bulan, Sampah tak Diangkut Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman METRO TIMUR – Penghargaan Adipura yang diraih Kota Metro baru-baru ini, tampaknya, patut dipertanyakan. Pasalnya, di sudut Pasar Petani yang ada di Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur, sampah terlihat menumpuk. Parahnya, sampah itu telah menumpuk sejak tiga bulan lalu. Keberadaan sampah yang tepat di sisi jalan raya menuju Stadion Tejosari, Kota Metro, ini menimbulkan bau busuk. ’’Pemandangan seperti ini
sudah berlangsung sejak tiga bulan lalu. Kami merasa terganggu dengan lingkungan kotor seperti itu,” kata Waluyo (35), salah seorang pemilik kios di Pasar Tejoagung, kemarin. Dia berharap instansi terkait segera melakukan pembersihan. Apabila dibiarkan, tidak menutup kemungkinan tumpukan sampah akan menjadi sarang penyakit. ’’Lalat dan aroma busuk membuat kami tidak nyaman. Metro kan kota yang baru saja mendapat penghargaan Adipura. Masak urusan sampah ditelantarkan di tempat umum,” keluhnya. Hal senada diungkapkan Anis (38), seorang ibu rumah
tangga yang tinggal di sekitar Pasar Tejoagung. Menurutnya, setiap kali warga pergi ke pasar selalu mengeluhkan aroma yang ditimbulkan dari busuknya sampah. Anis berharap pihak kelurahan dan kecamatan di Metro Timur segera mengatasi sampah tersebut. Badri (72), petugas penarik sampah yang setiap hari dari perumahan warga di Tejoagung, mengatakan, dirinya setiap hari mengambil sampah rumah tangga dari 150 kepala keluarga di perumahan setempat. Sampah dari perumahan tersebut, kata Badri, dibuang di pojokan pasar yang dekat de-
ngan jalan raya. Badri menambahkan, keberadaan sampah di sudut pasar sejak tiga bulan tidak pernah di angkut oleh truk milik Dinas Tata Kota Metro. ’’Saya pernah menyampaikan masalah ini kepada pihak kelurahan dan kecamatan. Namun, mereka justru tidak menanggapinya. Bahkan, mereka menyatakan urusan menjadi tanggung jawab Dinas Tata Kota Metro,” kata Badri. Sayangnya, Kepala Dinas Tata Kota dan Perumahan Kota Metro Ir. Ignatius Agus Supriyanto belum dapat dikonfirmasi. Ketika dihubungi ponselnya, ia tidak mengangkatnya. (*)
Jumlah Pengangguran di Metro Menurun Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman
FOTO RNN
DIPERBAIKI: Jalan Stadion Tejosari yang berada di Kecamatan Metro Timur, Kota Metro, sedang diperbaiki. Rencananya, jalan ini dicor beton.
METRO ñ Angka pengangguran di Kota Metro selama tiga tahun terakhir mengalami penurunan. Berdasarkan data Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Metro, jumlah pengangguran pada 2006 sebanyak 14.770 jiwa. Sementara pada 2007 sebanyak 14.578 jiwa atau mengalami penurunan 192 orang. Angka itu kembali mengalami penurunan pada 2008. Di mana
angka pengangguran di kota itu menjadi 10.916 jiwa atau mengalami penurunan sebanyak 3.662 orang. Kabid Tenaga Kerja Dissosnaker dan Pemberdayaan Masyarakat Kota Metro Dian Christini menjelaskan, pihaknya selama ini selalu berupaya menekan angka pengangguran. Berbagai upaya yang telah dilakukan, di antaranya dengan memberikan pelatihan-pelatihan khusus bagi para pencari kerja (pengangguran). Ia menjelaskan, pada 2008 dana APBN yang dialokasikan un-
tuk pelatihan bagi masyarakat sebesar Rp300 juta. Pelatihan itu di antaranya pembuatan paving block, bordir, budi daya ikan, serta pembuatan hasil industri masyarakat seperti pembuatan keripik pisang dan lainnya. ’’Tidak hanya memberikan pelatihan. Para pencari kerja juga diberikan sarana pendukung untuk mengembangkan usaha. Misalnya, untuk budi daya ikan bantuan yang diberikan berupa sarana pembuatan kolam dan bibit ikan. Sedangkan untuk pelatihan yang mengutamakan keahlian ju-
ga didukung dengan pemberian sarana seperti alat cetak paving block dan lainnya,” ungkapnya kepada Radar Metro (grup Radar Lampung) kemarin. Dikatakannya, selain memberikan pelatihan, penurunan angka pengangguran juga dipengaruhi oleh meningkatnya jumlah lapangan pekerjaan di Kota Metro. Bila dilihat dari pertumbuhan ekonomi di Kota Metro ini semakin mengalami peningkatan. ’’Hal ini jelas berpengaruh terhadap menurunnya angka pengangguran di Kota Metro,” pungkasnya. (*)
Sekolah yang Lakukan Pungutan PSB Ditindak Laporan Wartawan RNN Editor: Abdurrahman GUNUNGSUGIH – Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung Tengah berjanji akan menindak tegas sekolah-sekolah yang melakukan pungutan biaya peneri-
maan siswa baru (PSB) tahun ajaran 2009/2010. Hal itu ditegaskan Kasi Kurikulum dan Mutu Pembelajaran Pendidikan Dasar Drs. Syarief Kusen kepada Radar Lamteng (grup Radar Lampung) kemarin. Menurutnya, biaya PSB sudah dianggarkan melalui dana
bantuan operasional siswa (BOS). Artinya, sekolah sama sekali tidak diperkenankan untuk menarik biaya sepeser pun dari siswa dengan alasan apa pun. ’’Ini berlaku untuk semua sekolah negeri, khususnya yang ada di Lamteng,” ungkapnya. Sementara, lanjut Syarief,
meski bagi sekolah yang sudah SSN (sekolah standar nasional), RSBI (rintisan sekolah berstandar internasional), ataupun SBI diperbolehkan melakukan penarikan biaya, pihaknya mengimbau agar sekolah tersebut tetap tidak menarik biaya PSB karena sudah dibiayai pula dari dana BOS.
Dikatakan, jadwal PSB bagi SMP sendiri akan dimulai sejak 24–27 Juni 2009 mendatang. Sedangkan untuk tes tertulis pada 1 Juli 2009. Enam hari kemudian, tepatnya 7 Juli 2009, baru pengumuman. Kemudian pada 9–11 Juli 2009, siswa yang diterima melakukan daftar ulang. Semen-
tara, tahun ajaran baru akan dimulai secara serempak pada 13 Juli 2009 mendatang. ’’Saya tekankan bahwa dalam daftar ulang siswa gratis. Mereka hanya membawa kartu peserta beserta persyaratan lainnya yang sudah ditentukan pihak sekolah,” katanya. (*)
SUKADANA ñ Pemkab Lampung Timur kembali mengusulkan pengangkatan 48 sekretaris desa (Sekdes) menjadi pegawai negeri sipil (PNS). Itu dilakukan karena dari 165 Sekdes yang memenuhi persyaratan untuk diangkat menjadi PNS, baru 69 orang yang telah mendapat persetujuan untuk diangkat sebagai PNS formasi 2008. Bahkan, 69 Sekdes tersebut telah menerima surat keputusan (SK) pengangkatan sebagai PNS pada 13 Maret 2009. ’’Karena itu, kami mengusulkan kembali Sekdes yang belum diangkat menjadi PNS untuk dilakukan pengangkatan,” ungkap Sekretaris BKDD Lamtim Okta Heri Alsyah kemarin. Pengajuan usulan pengangkatan Sekdes menjadi PNS itu merupakan tindak lanjut dari Peraturan Pemerintah (PP) No. 45/2007 tentang Persyaratan dan Tata Cara Pengangkatan Sekdes Menjadi PNS. Ia juga menjelaskan bahwa jumlah Sekdes dilantik sebanyak 244 orang. Namun, setelah dilakukan verifikasi ternyata hanya 165 orang yang memenuhi persyaratan untuk diangkat sebagai PNS. ’’Sebenarnya ada 49 Sekdes yang akan kita usulkan. Karena ada satu Sekdes yang tidak melengkapi berkas, maka yang kita usulkan 48 orang,” bebernya. Okta menambahkan, bila mengacu PP No. 45/2007, pengangkatan 48 Sekdes menjadi PNS tersebut kemungkinan dapat dilaksanakan tahun ini. Sebab, di dalam PP itu disebutkan bahwa pengangkatan Sekdes menjadi PNS tersebut paling lambat direalisasikan pada 2009. ’’Kini kami tinggal menunggu persetujuan dari pemerintah pusat,” lanjutnya. Dalam kesempatan sama, Okta menjelaskan bahwa selain menunggu persetujuan pengangkatan 48 Sekdes menjadi PNS, kini Pemkab Lamtim juga masih menunggu persetujuan penambahan calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) formasi 2009. Menurutnya, untuk tahun ini Lamtim telah mengajukan penambahan sebanyak 4.044 pegawai kepada menteri pemberdayaan aparatur negara (Menpan). Penambahan pegawai itu dilakukan untuk mengisi CPNSD formasi 2009 dari pelamar umum. Rinciannya, 2.234 untuk formasi tenaga pendidik, 311 tenaga kesehatan, dan 1.499 tenaga strategis. ’’Itu baru usulan. Mengenai penetapannya masih menunggu persetujuan alokasi dari Menpan,” pungkasnya. (*)
PENDIDIKAN
30
SELASA, 23 JUNI 2009
Pendidikan Anak Usia Dini
TK Darul Ikhsan TERTIB Murid-murid TK Darul Ikhsan selalu diajarkan tertib dalam setiap aktivitas.
Ajarkan Pentingnya Nilai Agama TK AL–Ulya
FOTO IST
Prioritaskan Sikap Disiplin Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Abdul Karim
BANDARLAMPUNG – TK Darul Ikhsan memprioritaskan pembinaan sikap disiplin dalam mendidik murid-muridnya. ’’Salah satu wujudnya jika anak-anak terlambat masuk sekolah, kami berikan teguran. Tidak hanya kepada anak-anak, tapi juga orang tuanya agar tidak datang terlambat lagi karena akan mengganggu proses belajar,” terang kepala TK setempat, Rosmiyati, S.Pd., kemarin (22/6). Selain itu, lanjutnya, sebelum masuk kelas dan pulang sekolah, anak-anak didiknya dilarang saling mendahului. Itu juga menurutnya sebagai upaya membiasakan mereka berlaku tertib. Lebih lanjut Rosmiyati menuturkan, TK di bawah naungan Yayasan Pendidikan Darul Ikhsan ini dilengkapi fasilitas alat-alat bermain menarik
dan memadai seperti TK pada umumnya. Baik itu di luar halaman maupun di dalam kelas. Sementara, kegiatan kurikuler yang diberikan kepada peserta didiknya menyangkut keimanan dan takwa (imtak) serta ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) secara seimbang. Kemudian ekstrakurikulernya, antara lain, Iqra, belajar salat, menghafal doa-doa pendek, menari, bahasa Arab dan Inggris, serta drumben. TK yang diasuh empat guru dengan 40 murid ini berdiri pada 2005. Sebagaimana TK lainnya, juga rutin melakukan kunjungan untuk menambah wawasannya. Selain itu, TK di Jl. Leo No. 1, Rajabasa Indah, Bandarlampung, ini menanamkan nilai-nilai agama dan membentuk kepribadian anak. Wujudnya setiap hari anak-anak diajari berdoa dan membaca ayat-ayat pendek Alquran dan praktik salat. ’’Ya sesuai visi kami untuk meningkatkan prestasi belajar mengajar berlandaskan iman dan takwa,” ujarnya. (*)
KREATIVITAS SENI Penampilan anakanak didik TK AlUlya dalam sebuah acara.
FOTO IST
Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Abdul Karim
BANDARLAMPUNG – TK Al-Ulya mengajarkan pentingnya nilai agama yang diawali pengenalan huruf Alquran, melaksanakan praktik salat, hingga membentuk anak didiknya berakhlakul karimah. Itu sejalan dengan visinya menuju pendidikan berwawasan islami, berakhlak mulia, cerdas, dan terampil didasari keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt. Kepala TK Al-Ulya Hj. Ria Novitawati, S.Pd. mengatakan, pihaknya juga menanamkan nilai Islam kepada anak didiknya dengan membiasakan salam ketika masuk ruangan, bersalaman dengan orang tua, dan memulai sesuatu dengan berdoa dalam kehidupan
sehari-harinya. TK yang beralamat Jl. Padat Karya No. 34 B, Rajabasa Jaya, Bandarlampung, dan berdiri sejak 2003 ini mempunyai dua kelas dengan 64 murid dan tujuh tenaga pengajar. Kurikulum yang berbasis kompetensi juga memberikan kebebasan kepada anak-anak didiknya mengembangkan potensi dan bakat masing-masing. ’’Kami juga sudah mengenalkan manasik haji, bahasa Arab dan Inggris, Iqra, serta renang,” ujarnya. Untuk bahasa pengantar dalam pembelajarannya, antara lain, Indonesia, Arab, dan Inggris. Sehingga diharapkan, apa yang dilakukan pihak sekolah sejalan program pemerintah dalam usaha mencerdaskan kehidupan bangsa yang mengglobal. Sesuai misinya berpacu manambah ilmu untuk meraih prestasi yang kreatif dan man-
diri unuk mencapai cita-cita, TK ini dilengkapi fasilitas gedung permanen berlantai keramik, lingkungan bermain luas, aman, dan tenang, serta sarana bermain dan alatalat belajar yang lengkap. Ini juga sejalan tujuannya, yakni menyediakan layanan pendidikan sekolah yang unggul dan berwawasan islami di Bandarlampung. ’’Dengan alasan tersebutlah, kami mewajibkan pendidik untuk mengembangkan kreativitas dan kecerdasan anak serta menanamkan nilai-nilai berwawasan islami sedini mungkin,” ujarnya. Terkait prestasi, imbuhnya, pernah juara III lomba drumben tingkat provinsi, juara I lomba grafito tingkat provinsi, jura III lomba membaca cepat tingkat kota, dan juara harapan I lomba manasik haji tingkat kota. (*)
TK SARI TELADAN
Komit Asah Kecerdasan Anak Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Abdul Karim
BANDARLAMPUNG – TK Sari Teladan di Jl. Bayam No. 30, Perumnas Langkapura, Kemiling, Bandarlampung, komitmen memberikan kegiatan yang mampu mengasah kecerdasan anak. Terbukti dari banyaknya prestasi hasil kreativitas anak didiknya yang diletakkan di sudut kantornya. TK ini juga selalu memberikan kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) untuk meningkatkan inteligensi dan sportivitas anak didiknya. Paling menonjol adalah drumben dan tari. Itu semua agar anak-anak juga tidak jenuh dengan semua kegiatan selama berada di sekolah. Prestasi membanggakan dari ekskul tersebut di antaranya juara III divisi pramandiri tingkat Provinsi Lampung, juara I lomba drumben tingkat TK Gramedia Fair Bandarlampung, peraih piala ketua harian drumben pelajar se–Provinsi Lampung, dan juara umum gebyar anak Indonesia dalam rangka HUT Provinsi Lampung. Sedangkan, kegiatan kreatif lainnya berupa panggung pentas seni. Di antaranya seni tari, membaca puisi, dan drama. ’’Sistem belajar, kami memberikan kebebasan kepada anak-anak untuk memilih. Dengan begitu, minat mereka akan terlihat dan
FOTO IST
DRUMBEN: Andalan ekskul TK Sari Teladan.
tentunya menumbuhkan kreativitas anak,’’ terang Kepala TK Sari Teladan Suyati kemarin (22/6). Ditambahkannya, TK Sari Teladan kini mempunyai 69 siswa yang terbagi menjadi 3 kelas dan diajar tujuh tenaga pengajar. Fasilitas yang tersedia, antara lain, taman bermain dengan alat permainan yang lengkap, unit kesehatan sekolah (UKS), perpustakaan, musala, serta ruang belajar yang sehat dan nyaman. ’’Agar anak tidak jenuh dan fresh, kami juga punya kegiatan rekreasi dan kun-
jungan. Seperti ke stasiun radio dan objekobjek wisata. Di sana, anak-anak bisa langsung belajar dan mengenal lingkungan luar sekolah,’’ tuturnya. Visi dan misi TK Sari Teladan, lanjutnya, menjadikan anak beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Kemudian berilmu, berakhlak mulia, bercita– cita luhur, dan menciptakan suasana belajar yang nyaman, aman, riang, menyenangkan, kreatif, inovatif, dan berkualitas menuju siswa yang mandiri penuh percaya diri dan selalu berprestasi. (*)
PENDIDIKAN
SELASA, 23 JUNI 2009
UNILA
MTs-MA Ambarawa Studi Bersama Laporan Ferdy Kurniawan Editor: Abdul Karim
Memperketat SKS Ekstensi Laporan/Editor: Abdul Karim BANDARLAMPUNG – Universitas Lampung (Unila) akan memperketat penerimaan mahasiswa baru program ekstensi pada Agustus mendatang. Antara lain dengan memberikan kesempatan kepada mahasiswanya hanya boleh mengambil mata kuliah maksimal 9 SKS per semesternya. Kemudian, program ekstensi juga hanya diperuntukkan masyarakat yang sudah bekerja dan ingin melanjutkan studi. ’’Ini sesuai SK Dirjen Dikti No. 28/Diktikep/2002,” kata Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Sugeng P. Haryanto saat ditemui usai membuka rapat koordinasi perencanaan di kampus setempat kemarin (22/6). Diakuinya, selama ini Unila telah melanggar SK yang dikeluarkan Dikti tanggal 5 Juni 2002 tersebut. “Tanpa bermaksud saling menyalahkan, saya berinisiatif menertib-
kannya,” tegas Sugeng. Jika dengan kebijakan tersebut jumlah mahasiswa program ekstensi berkurang, menurutnya, itu tidak masalah. Serupa juga disampaikan Pembantu Rektor I Prof. Dr. Ir Hasriadi Mat Akim, M.S. “Karenanya, tahun ini kami tidak menargetkan berapa jumlah mahasiswa ekstensi yang akan diterima,” katanya tanpa menyebutkan jumlah tahun sebelumnya. Dalam kesempatan sama, Sugeng juga mengakui akreditasi institusi Unila yang diajukannya baru terakreditasi C. Tetapi tidak demikian dengan program-program studinya yang ratarata A dan B. Kendalanya dari 1.012 dosen yang ada, baru 32 yang sudah guru besar. Sedangkan, persyaratan untuk mendapatkan akreditasi A salah satunya minimal 20% dari total dosennya harus sudah guru besar. “Sementara yang kita punya 2 persennya saja belum,” kilahnya. (*)
31
FOTO ABDUL KARIM
MEMBELUDAK: Pengembalian formulir pendaftaran seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNM-PTN) di GSG Unila kemarin (22/6).
BANDARLAMPUNG – Sebanyak 51 siswa kelas VII dan VIII MTs serta kelas X dan XI MA Pondok Pesantren Tahfidzul Quran Mathlaul Huda (Ponpes-TQMH) Ambarawa, Pringsewu, berikut belasan gurunya terlihat kompak. Keduanya kemarin melakukan kunjungan studi jurnalistik bersama ke Graha Pena Lampung. Mewakili rombongan, Kepala MTs Hanuri Tribowo menyampaikan kegiatannya tersebut merupakan agenda rutin tahunan. Tujuannya menambah wawasan siswa-siswinya yang tidak didapatkan di bangku sekolah. ’’Kami sangat berharap anak-anak didik kami ini sedikit banyak tahu tentang jurnalistik. Utamanya mulai cara wartawan menggali informasi hingga menyusunnya menjadi berita. Tentunya juga berita-berita seperti apa yang layak disuguhkan kepada pembaca,” ujarnya. Keingintahuan seputar jurnalistik siswa/i MTs dan MA tersebut juga ditunjukkan antusiasnya mereka mengajukan beberapa pertanyaan. Tidak jauh berbeda seperti disampaikan Hanuri Tribowo. Yakni mulai proses pencarian informasi, pembuatan dan editing berita, hingga pencetakan koran berikut pemasarannya tanpa terkecuali periklanan. Bahkan, Ovi Desianti –salah satu siswi kelas XI MA– sempat menanyakan syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi wartawan Radar Lampung khusus-
nya. Penanggung jawab halam pendidikan Abdul Karim yang menyambut kunjungan siswa tersebut langsung menjawab syarat utamanya minimal berpendidikan sarjana dari berbagai disiplin ilmu. Kemudian berwawasan luas, jujur, berani, dan kuat. Harus berwawasan luas, menurutnya, karena wartawan akan berhadapan dengan masyarakat yang latar belakang dan pengetahuannya juga kompleks. Kemudian harus berani dan jujur agar bisa bekerja secara profesional sesuai kode etik jurnalstik serta kuat karena jurnalis harus selalu siaga dalam 24 jam. ’’Wartawan atau jurnalis juga harus ulet dan kuat,” tegasnya. Sedangkan dalam proses penggalian informasi, wartawan Radar Lampung khususnya tidak turun ke lapangan dengan modal kosong. Semuanya sudah dalam perencanaan matang. Demikian halnya data yang telah diperoleh di lapangan, di-cross check terlebih dalam rapat redaksi. ’’Apakah data dimaksud benar sesuai faktanya atau sebaliknya. Sehingga dalam pemberitaan yang akan disuguhkan kepada publik atau pembaca pun bisa dipertanggungjawabkan dan tidak merugikan pihak-pihak tertentu,” terang Karim. ’’Layaknya memang itulah prinsip yang harus dipegang penerbit koran. Dengan demikian, pembaca pun akan menjatuhkan pilihan koran tersebut sebagai referensi tepercaya yang berarti pula tingkat penjualan koran akan terus meningkat,” pungkasnya. (*)
SUPMN Tanggamus Wisuda 71 Taruna/i Laporan Edi Herliansyah Editor: Abdul Karim KOTAAGUNG - Sekolah Usaha Perikanan Menengah Negeri (SUPMN) Kotaagung, Tanggamus, kemarin (22/6) mewisuda 71 taruna/i angkatan IV. Masing-masing, 35 dari jurusan nautika perikanan laut dan 36 dari jurusan teknologi budi daya perikanan. Dalam acara yang berlangsung di aula pertemuan sekolah setempat serta dihadiri Bupati Bambang Kurniawan,
Sekkab Gunawan Tarwin Wiyatna, dan Sekretaris Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan Perikanan Pusat Sunoto tersebut, Kepala SUPMN Kotaagung Anasri menyampaikan, para taruna dan taruninya ini berasal dari berbagai daerah dan provinsi di Indonesia. Di antaranya dari kabupaten/kota di Lampung sendiri, Jawa Barat, dan Jawa Timur. ’’Bersyukur, alumni kami juga banyak yang telah terserap bekerja di berbagai instansi pemerintah maupun swasta. Ada juga yang melanjutkan ke perguruan tinggi,” terangnya.
Lebih lanjut, Anasri mengatakan bahwa para lulusannya selain memperoleh ijazah sebagai tanda kelulusan, juga dibekali sertifikat keahlian. Ini menurutnya sesuai keputusan ketua pelaksana Ujian Keahlian Pelaut Kapal Penangkap Ikan Wilayah III Direktorat Jenderal Perhubungan Laut No. 004/PUKP-KAPIN/W.3/1/2009. Dalam kesempatan sama, Bambang Kurniawan berharap lulusan SUPMN ini dapat menjadi ujung tombak bagi pengelolaan sumber daya perikanan dan kelautan. Khususnya yang dimiliki Tanggamus.
Melalui optimalisasi penangkapan ikan, lanjutnya, diharapkan hasil tangkapan ikan para nelayan setempat dapat lebih bernilai ekonomis sehingga bisa membawa kesejahteraan bagi masyarakat nelayan. Dicontohkannya, Tanggamus kini memiliki potensi lahan tambak sekitar 2.960,8 hektare, namun baru dimanfaatkan 30,22 persennya. ’’Selain itu, Tanggamus juga memiliki potensi perikanan laut seluas 1.020,63 km dengan hasil tangkapan ikan sebesar 60.000 ton/tahun. Harapannya lulusan SUPMN dapat memanfaatkan potensi tersebut,” katanya. (*)
FOTO FERDY KURNIAWAN
STUDI JURNALISTIK: Siswa MTs dan MA Pondok Pesantren Tahfidzul Quran Mathlaul Huda Ambarawa, Pringsewu, mengunjungi dapur redaksi Radar Lampung kemarin (22/6).
SELASA, 23 JUNI 2009
32
Tip
Kebugaran Wanita
Banyak faktor penyebab wanita terserang penyakit, yang akan mengancam Anda dalam zaman modern ini. Penyakit jantung, kanker, stroke, atau paru-paru yang kronis. Semua itu dapat diobati atau dicegah jika Anda mengalihkan perhatian padanya.
PERNAHKAH Anda berpikir bahwa polusi terbesar datangnya dari dalam diri? dr. Muhammad Rodhy menyebutkan bahwa gaya hidup modern yang ditandai tekanan stres, pola makan yang tidak sehat, kurang olahraga, serta konsumsi obat-obatan seperti anti-histamin dapat merusak flora usus besar. Ini menyebabkan usus besar kehilangan kemampuan dalam mengeluarkan sampah atau kotoran secara sempurna. Akibatnya, sampah yang tertahan dalam usus besar akan melekat dan berkerak. ’’Diperkirakan jumlahnya mencapai 2,5-10 kilogram pada setiap manusia,” ungkap ahli terapi usus ini. Sampah yang berkerak ini yang kemudian membusuk dan meracuni manusia serta membahayakan kesehatan. Akibat yang ditimbulkan, antara lain, menurun dan meninggikan tekanan darah, gangguan sirkulasi darah, gangguan syaraf pusat, serta bau napas dan masih banyak yang lainnya. Ada cara untuk mengan-
tisipasi hal itu. Salah satunya dengan colon therapy. Yakni suatu metode pembersihan usus besar dengan cara melarutkan dan melepas kotoran yang sudah mengeras pada dinding usus. ’’Khasiatnya jelas terasa. Selain kita merasa lebih sehat dan segar, dengan terapi ini berat tubuh juga menjadi lebih ideal,” ungkap Lia Agustina (22), warga Jl. Satria No. 21, Tanjungbintang, saat ditemui di Klinik Kecantikan dan Kesehatan DRC Klinik kemarin. Perawat DRC Klinik Yosi Ana Utami mengatakan, sta-
mina menjadi lebih fit setelah diterapi. Sebab, racun atau toksin dalam tubuh berkurang. Dengan begitu, penyerapan nutrisi akan meningkat serta dapat terhindar dari berbagai penyakit. ’’Ini yang penting. Kita akan tampak lebih muda, baik fisik dan mental. Terapi ini merupakan cara pas untuk tetap menjaga stamina dan berat tubuh ideal,” imbuh Eka, perawat DRC Klinik lainnya. (nurlaila yanti/alam islam)
FOTO-FOTO NURLAILA YANTI
Tetap Oke Meski Lelah KETIKA anda dalam keadaan amat lelah, hal yang paling tak anda peduli adalah penampilan. Tapi, kadang, anda harus tetap terlihat dengan penampilan terbaik. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk tetap berpenampilan oke meskipun sangat capek. 1. Kenakan sesuatu yang membuat anda tersenyum. Bisa saja itu berupa sepasang sepatu tanpa tali dengan motif kulit atau bulu binatang atau liontin penyimpan foto milik nenek anda. Meningkatkan mood
anda bisa memompa energi anda dan membuat anda tampak lebih segar. 2. Pakai wewangian. Aroma yang sedap juga merupakan cara untuk menjadikan anda lebih baik. Wewangian baru akan meningkatkan mood anda dalam sekejap. 3. Jangan mengenakan sesuatu yang íterlaluí nyaman. Naluri pertama anda ketika anda sedang letih adalah mengenakan pakaian yang nyaman. Bagi kebanyakan dari kita, itu berarti busana yang enak untuk kita
kenakan dan menjadikan kita tampak tidak rapi. Sebagai gantinya, kenakanlah pakaian dari bahan yang mahal seperti beludru, satin, dan kasmir. Pakaian tersebut akan memberi anda kenyamanan tanpa anda terlihat berantakan. 4. Pilih warna kesukaan anda. Tak peduli warna favorit anda pink bayi atau hitam, sebuah fakta ilmiah menunjukkan, kalau dikelilingi dengan warna kesukaan, kita akan merasa lebih baik. Jika anda merasa lebih baik, anda akan tampak lebih oke. (net/alam islam)
FOTO-FOT0 NET
Berikut beberapa tip untuk hidup lebih sehat Jangan merokok Jika Anda seorang wanita perokok, risiko terserang penyakit jantung dan kanker akan sangat mungkin. Khususnya jika Anda menggunakan alat kontrasepsi oral. Hati-hati terhadap asap rokok di tempat kerja atau rumah, yang juga akan meningkatkan risiko. Mengekang kolesterol Kolesterol yang tinggi merupakan faktor terbesar terserang penyakit jantung dan secara tidak langsung meningkatkan risiko penyakit stroke. Menurut Persatuan Jantung Amerika Serikat, kecenderungan kolesterol pada seorang wanita usia 55 tahun akan lebih tinggi dibanding pria. Perhatikan berat badan Anda Wanita memiliki kecenderungan peningkatan tekanan darah tinggi jika berat mereka 20 pound atau di atas berat yang direkomendasikan. Selanjutnya jika terlalu gemuk, terutama di sekitar pinggang, Anda berisiko besar untuk beberapa masalah kesehatan seperti diabetes, penyakit jantung, dan stroke. Hindari terlalu banyak makan karbohidrat, gula, dan makanan berlemak. Banyaklah makan sayuran Beberapa penelitian menganjurkan suatu hubungan antara makan sayur-sayuran dengan mengurangi risiko kanker. Ini lebih baik dibanding menghabiskan waktu untuk memutuskan sayuran mana yang akan dimakan untuk mencegah penyakit tertentu. Fokuskan pada bermacam-macam sayuran segar berdaun hijau, labu kuning, wortel, brokoli, tomat, dan bawang putih. Semua ini akan baik untuk Anda. Hindari Makanan yang berlemak Diet yang ketat terhadap lemak dihubungkan dengan meningkatnya risiko macam-macam kanker. Penelitian pada masyarakat negara-negara yang melakukan diet makanan berlemak secara konsisten menunjukkan kecelakaan berat dan kematian karena kanker usus dan payudara. Rekomendasi peraturan diet itu untuk menurunkan jumlah lemak yang ada sampai 30% dari sumber lemak adalah keju atau margarin, minyak goreng, daging, dan semua produk-produk susu. Jika Anda memakai minyak, pakailah minyak zaitun. Beristirahat Ini sangat penting bagi tubuh Anda untuk rileks. Anda dapat melakukan beberapa cara seperti meditasi, bernapas yang panjang, atau bahkan membaca. Yang lebih baik, berjalan kaki karena Anda akan merasa tenang. Olahraga Beberapa olahraga dapat menolong Anda hidup lebih sehat dan bahkan lebih produktif. Penelitian baru-baru ini menyarankan bahwa perubahan yang sederhana dalam rutinitas hidup Anda sehari-hari akan menguntungkan untuk kesehatan. Sehingga jika tidak siap untuk berkeringat saat senam, cobalah parkir mobil Anda agak jauh dan berjalanlah, naiklah tangga daripada lift dan bermain gantungan dengan anak Anda. Yang penting jika pilihan itu ada, pilihlah untuk tetap bergerak. Tes pap smear secara teratur Ini akan mendeteksi perubahan sebelum kanker leher rahim pada tahap awal. Pengobatan kondisi ini akan mencegah penyebaran kanker. Cek tekanan darah Anda Lebih tinggi tekanan darah Anda, semakin tinggi pula risiko terserang penyakit jantung. Konsultasilah dengan dokter untuk membicarakan langkah yang harus Anda ambil untuk tetap menjaga tekanan darah pada tingkat yang sehat. Periksalah payudara Anda secara teratur kepada dokter atau perawat, dan tanyalah kapan Anda memulai mammogram secara teratur. Deteksi awal merupakan pencegahan. (net/alam islam)