16 HALAMAN
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
Rp 2.500
CA CATT AT AN Membersihkan Gorong-Gorong Buntu di Otak Manufacturing Hope 65 SAMBIL mengambil pisau bedah, Dokter Terawan mulai menyanyikan lagu kesukaannya, Di Doa Ibuku. Suaranya pelan, tapi sudah memenuhi ruang operasi itu. Saya berbaring di depannya, di sebuah ruang operasi di RSPAD Gatot Subroto Jakarta, Jumat pagi lalu. Peralatan operasi sudah disiapkan dengan rapi. Para perawat juga sudah berada di posisi masing-masing. Sebenarnya saya tiOleh: Dahlan Iskan dak dalam keadaan saMenteri BUMN kit. Juga tidak punya keluhan apa pun. Hanya, saya memang sudah lama ingin melakukan ini: cuci otak. Sejak masih jadi direktur utama Perusahaan Listrik Negara dulu. Keinginan itu tertunda terus oleh kesibukan yang padat, terutama setelah menjadi menteri BUMN. Bahkan, keinginan untuk coba-coba melakukan stem cell pun tertunda sampai sekarang ke hal 7 kol 1
SEMARANG Satlantas Amankan 20 Bentor SEDIKITNYA 20 becak bermotor (bentor) diamankan Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang. Pasalnya, keberadaannya melanggar peraturan lalu lintas di Kota Semarang. Puluhan bentor tersebut diamankan dari beberapa titik yang sering digunakan untuk tempat ngetem. Di antaranya, di kawasan Pasar Karangayu, Johar dan Genuk. Kondisi bentor yang ditertibkan tersebut sangat memprihatinkan. Selain sudah tidak terurus, ada sebagian yang menggunakan mesin parut kelapa
ke hal 7 kol 1
Mentan Suswono Diperiksa KPK 7 Jam
BACAWAGUB USULAN PAN
3 . Hasan Toha Putra (Tokoh Masyarakat) 4 . Kukrit SW (Pengusaha Muda)
BACAWAGUB USULAN PD 1 . Hadi Prabowo (Sekda Jateng) 2 . Sulistyo (Akademisi) 3 . Kukrit SW (Pengusaha)
KAJEN Curi Hp, Wanita Penjual Stiker Ditangkap Warga
Kader PKS yang mengenakan batik lengan panjang cokelat dan celana panjang kain hitam itu terlihat tenang dikerumuni awak media yang sudah menunggunya sejak siang. Dengan mengumbar senyuman, Suswono menyempatkan diri menjawab pertanyaan para awak media ke hal 7 kol 5
USAI DIPERIKSA KPK Menteri Pertanian Suswono usai memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Senin (18/2) kemarin.
PAN Usulkan 4 Bacawagub 2 . Wahyu Kristianto (Kader Partai)
ADITYO DWI/RADAR SEMARANG
impor sapi itu, percaya KPK bekerja profesional. Ia mengaku sudah menyampaikan dan menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh penyidik lembaga antikorupsi itu. “Jadi, saya percaya betul bahwa KPK bekerja secara profesional,” ujar Suswono kepada wartawan begitu keluar dari gedung KPK.
WAHYU DWI NUGROHO/RM
1 . Hadi Prabowo (Sekda Jateng)
LANGGAR PERATURAN - Petugas Satlantas Polrestabes Semarang saat mengamankan becak motor (bentor) dari sejumlah tempat mangkal di Kota Semarang.
JAKARTA - Kurang lebih tujuh jam Menteri Pertanian Suswono menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (18/2). Suswono yang diperiksa sebagai saksi untuk tersangka bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera Luthfi Hasan Ishaaq dalam kasus dugaan korupsi pengurusan kuota
Sama dengan Partai Demokrat SEMARANG – Partai Amanat Nasional (PAN) mengusulkan 4 nama bakal calon wakil gubernur (bacawagub) yang akan mendampingi Bibit Waluyo dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2013. Dua dari 4 nama yang diajukan tersebut, sama dengan bacawagub yang digadang-gadang mitra koalisinya, Partai Demokrat (PD). Nama-nama yang terjaring radar DPW PAN Jateng adalah Hadi Prabowo (sekda Jateng), Wahyu Kristianto (kader partai), Hasan Toha Putra (pengusaha) dan Kukrit SW (pengusaha) ke hal 7 kol 5
Curi HP Santri, Residivis Babak Belur Dimassa
SEORANG wanita paruh baya, Kasmirah binti Tasnya (40), ditangkap warga di Desa Kebonagung, Kecamatan Kajen, Sabtu (16/2). Wanita asal Jalan Timor-Timur Rt 13 Rw 09 Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal itu ditangkap lantaran mencuri HP milik warga setempat. Oleh warga, pelaku dibawa ke Mapolsek Kajen guna mempertanggungjawabkan perbuatannya ke hal 7 kol 1
WAHYU HIDAYAT
DIPERIKSA - Tersangka (kiri) saat menjalani pemeriksaan di Mapolsek Pekalongan Selatan, kemarin (18/2).
JENGGOT - Mustofa (25), warga Dukuh Setu, Kelurahan Jenggot, Kecamatan Pekalongan Selatan, babak belur dihajar massa lantaran setelah tertangkap basah mencuri dua unit handphone (HP) milik santri ponpes Syafii Akrom, Jenggot, Minggu (17/2) pagi. Pemuda bertato yang belakangan diketahui pernah dipenjara selama enam bulan karena mencuri kotak amal pada tahun 2010 silam, kini meringkuk di sel tahanan Polres Pekalongan Kota dan terancam pidana maksimal tujuh tahun penjara. Kapolsek Pekalongan Selatan, Kompol Sugito Marsudi,
DOK
Hadi Prabowo
DOK
Wahyu Kristianto
DOK
Hasan Toha Putra
DOK
Kukrit SW
KPU Coret 67 Ribu Pemilih Bermasalah UNGARAN - Sebanyak 67 ribu orang yang masuk data penduduk potensial pemilih pemilu (DP4) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2013 dicoret. Data pemilih yang dicoret tersebut karena bernama
ganda, meninggal dunia, dan ganti status dari sipil menjadi TNI/Polri. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Semarang Agoes Hasto Oetomo mengatakan, jumlah ke hal 7 kol 5
SERAHKAN COPY DPS Penyerahan soft copy DPS kepada Panwas Kabupaten Semarang, Sabtu (16/2) lalu.
ke hal 7 kol 5
DOK KPU
Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Kembali Gelar Rapat
Kasus Sprindik Anas Hingga Kini Belum Jelas DOK
Dubai Saingi New York Bangun Bianglala Terbesar di Dunia AKHIR tahun lalu Wali Kota New York memastikan bakal membangun bianglala yang lebih tinggi dari patung Liberty. Kini mereka mendapat saingan dari Dubai yang akan membangun bianglala lebih tinggi lagi. Negara yang terkenal dengan hotel Burj Khalifa itu akan menamakan bianglala tersebut dengan Dubai Eye. Bianglala itu akan berdiri setinggi 210 meter dan ditargetkan mampu menarik 3 juta pengunjung. Ketinggian tersebut adalah 250 kaki lebih tinggi dari London Eye dan 58 kaki dari yang direncanakan New York ke hal 7 kol 1
Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar rapat membahas masalah bocornya dokumen yang diduga Surat Perintah Penyidikan (Sprindik) atas nama Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum terkait kasus proyek Hambalang. MENURUT juru bicara KPK Johan Budi, Senin (18/2) sore, pimpinan KPK akan mendengar laporan dari tim investigasi dan pengawas internal di bawah Deputi Pengawasan Internal dan Pengaduan Masyarakat (PIPM) soal perkembangan pengusutan kasus dugaan bocornya dokumen itu. “Sore dilanjutkan rapat terkait laporan dari tim pengawas internal
ISTIMEWA
BERBINCANG - Pimpinan KPK sedang asyik berbincang-bincang.
tentang copy dokumen yang kemarin belum selesai,” ujar Johan, Senin (18/2). Seperti diberitakan, dokumen yang diduga draf Sprindik Anas beredar di publik sejak pekan lalu.
Redaksi/Pemasaran/Iklan: Jl. Binagriya Raya B1 No. 9 Pekalongan Telp. (0285) 432.234, 790.6360 Fax. (0285) 441.0262
Pada dokumen itu tertulis, “melakukan penyidikan dugaan tindak pidana korupsi berupa penerimaan hadiah atau janji proyek pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga di
Hambalang yang dilakukan oleh tersangka Anas Urbaningrum”. Dalam draft tersebut, tertulis juga bahwa Anas melanggar pasal 12 huruf a atau b atau pasal 11 UU Nomor 20/2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi. KPK langsung membentuk tim untuk mengusut apakah benar itu dokumen berasal dari KPK, dan apakah memang benar itu draf Sprindik. Di sisi lain Johan Budi juga memastikan bahwa tidak ada gelar perkara kasus Hambalang, yang juga membahas status Anas pada Senin (18/2). “Saya tegaskan bahwa hari ini tidak ada gelar perkara berkaitan dengan kasus Hambalang,” ujarnya. Bekas wartawan itu belum memastikan kapan gelar perkara akan dilakukan oleh lembaga antikorupsi pimpinan Abraham Samad Cs ini. “Mengenai kapan, nanti coba kita konfirmasi kembali,” pungkasnya. (boy/jpnn)
PAN Usulkan 4 Bacawagub
Partai Lain Masih Malu-malu po.... Mentan Suswono Diperiksa KPK 7 Jam
Tinggal Nunggu Hasil Penyidikannya....
E-mail: r4d4rpek4long4n@gmail.com, iklan_radar_pekalongan@yahoo.com Website: www.radarpekalonganonline.com
CKMY
NASIONAL
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
RADAR PEKALONGAN
2
LINT AS LINTAS Rawan Bencana, SBY Minta BNPB Pantau Lapindo JAKARTA - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) belakangan ini memang tengah memperhatikan luapan lumpur Lapindo di Sidoarjo. Bahkan, orang nomor satu di Indonesia itu meminta Badan Nasional PenangDOK gulan Bencana (BSusilo Bambang Y NPB) untuk memantau luapan lumpur yang tak kunjung berhenti itu. Hal tersebut diungkapkan Presiden karena musim penghujan yang rawan banjir terjadi di beberapa wilayah termasuk di Jawa Timur. “Untuk kawasan lumpur Sidoarjo tetap diawas-awasii jangan sampai dengan curah hujan tinggi menimbulkan luapan baru,” ujar Presiden sebelum membuka Sidang Kabinet Paripurna di kantornya, Jakarta, Senin (18/2). Ini bukan kali pertama SBY membahas mengenai Lapindo. Pada sidang kabinet sebelumnya, Presiden juga menegur PT Lapindo Brantas untuk menyelesaikan kewajiban membayar ganti rugi bencana Lumpur Sidoarjo sebesar Rp 800 miliar. SBY juga menyatakan, kewajiban Lapindo untuk membayar ganti rugi adalah tanggung jawab atas apa yang telah dilakukan demi masyarakat dan masa depan. Kedua kalinya mengingatkan soal Lapindo ini Presiden mengaku sudah berbicara dengan Gubernur Jawa Timur untuk waspada adanya banjir di wilayah itu yang bisa saja berdampak pada luapan lumpur Lapindo. “Saya ingatkan kembali agar ada kewaspadaan dan langkahlangkah pencegahan kesiapan terkait bencana alam,” kata Presiden. (flo/jpnn)
KPK Undur Jadwal Pemeriksaan Menkeu JAKARTA - MenteriKeuangan Agus Martowardjojo rencananya akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, dalam kasus dugaan korupsi pembangunan Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional, di Bukit DOK Hambalang, SenAgus Martowardjojo tul, Bogor, Jawa Barat. Sedianya, mantan Direktur Utama Bank Mandiri itu akan menjalani pemeriksaan pekan ini. Juru bicara KPK Johan Budi membenarkan. Namun, kata Johan, jadwal pemeriksaan itu harus diundur. “Memang benar, (tapi) sudah ada konfirmasi dari pihak Kemenkeu (Kementerian Keuangan) yang bersangkutan sedang tugas ke luar negeri. Jadwalnya diundur,” kata Johan, Selasa (19/2). Menurutnya, surat pemanggilan Agus untuk pemeriksaan pekan ini, sudah dikirim pekan kemarin oleh KPK. “Dan tadi ada pemberitahuan yang bersangkutan tidak bisa hadir,” jelasnya. Ia mengaku belum tahu tanggal berapa Agus Marto akan dijadwalkan untuk diperiksa. Yang jelas, kata Johan, Agus akan dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus Hambalang. “Saksi untuk AAM (tersangka, bekas Menteri Pemuda Olahraga Andi Alfian Mallarangeng),” katanya. Seperti diketahui KPK sudah memeriksa sejumlah saksi dari swasta hingga anggota Komisi X DPR. (boy/jpnn)
Kemenpora Siapkan Bonus Rp 150 M JAKARTA - Tak hanya kepastian mengenai dana Pelatnas, Kemenpora juga tengah mengupayakan mengenai pencairan dana untuk bonus bagi para atlet peraih medali di berbagai even sepanjang 2013. Deputi IV Kemenpora Joko Pekik Irianto mengatakan, pihaknya sudah mengajukan dana untuk bonus tersebut ke Kementrian Keuangan (Kemenkeu). “Kami tengah mengupayakan mendapatkan dana tambahan sebesar Rp 150 miliar untuk bonus,” terang Joko di kantor Kemenpora Senin (18/2) tadi. Dana tersebut rencananya bakal dimasukkan dalam APBN Perubahan (APBNP) 2013. Joko optimistis dana tersebut bakal disetujui oleh Kemenkeu. Dengan pengajuan sebesar Rp 150 miliar itu, total Kemenpora meminta fulus sejumlah Rp 400 miliar. Sebelumnya, Kemenpora juga sudah mengajukan dana sebesar Rp 250 miliar sebagai pembiayaan untuk program-program sepanjang 2013 ini. “Kami terus berupaya untuk itu. Namun yang pasti, kami tengah berusaha agar dana Rp 250 miliar guna membiayai program 2013 bisa cair secepat mungkin,” tambah pria yang sebelumnya menjabat sebagai Plt Sesmenpora tersebut. (jos/mas/jpnn)
RADAR PEKALONGAN
TEGUH PRIHATNA/RIAU POS
TANGKAP - Beacukai Pekanbaru gelar tangkapan narkoba,Senin ( 18/02 ) di kantor Beacukai Pekanbaru riau,sejenis kristal bening di duga metamphatamine sejumlah limaratus duabelas gram, dengan estimasi nilai barang kurang lebih Rp 768.000.000, pelaku seorang perempuan warga negara Indonesia, Bengkalis Riau berinisial RF 22 tahun.
Anak Bos PKS Dijemput Paksa Jika Panggilan Kedua Tetap tak Digubris JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak akan menyerah menghadirkan pengusaha Ridwan Hakim sebagai saksi kasus suap impor saksi. Meski Ridwan disebutsebut tengah berada di Turki, komisi antirasuah itu akan tetap mengirim surat panggilan kedua. Bahkan, jika nanti surat panggilan kedua tersebut tak digubris, maka anak bos PKS Hilmi Aminuddin itu akan dijemput paksa dalam pemanggilan ketiganya. “Nanti kita akan berkoordinasi dengan perwakilan negara kita dimana. Nanti kita tunggu, kita yakin dia akan hadir,” papar jur bicara KPK Johan Budi di kantornya Senin (18/2). Karena itu KPK terus berusaha untuk meng-
hadirkannya. Sebab, lanjut Johan, keterangan Ridwan dirasa sangat perlu untuk kepentingan penuntasan kasus tersebut suap impor sapi. Sebenarnya Ridwan akan diperiksa KPK, Jumat (15/2). Namun, Johan mengaku sampai saat ini belum mendapat alasan ketidakhadiran Ridwan. Begitu juga soal keberadaan Ridwan Hakim saat ini. “Sampai hari Jumat kemarin belum ada info itu ke saya,” kata Johan. Kemarin, sejumlah saksi dijadwalkan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk kasus dugaan suap impor kuota daging sapi, Senin (18/2). Juru bicara KPK Johan Budi menyatakan, dari sejumlah saksi itu ada yang hadir dan juga tidak. Menteri Pertanian Suswono hadir sebagai saksi, untuk tersangka Luthfi Hasan Ishaaq bekas
Presiden Partai Keadilan Sejahtera. Kemudian, kata Johan, Maria Elizabeth Liman dari kalangan swasta yang dijawalkan diperiksa sebagai saksi, belum hadir hingga saat ini. Begitu juga Elda Devianne Adiningrat dari kalangan swasta belum hadir. Kemudian, Jerry Roger dalam kasus yang sama juga belum hadir untuk diperiksa sebagai saksi. “Kalau Suwarso Martomiharjo hadir,” tegas Johan, kepada wartawan, di KPK, Senin (18/2). Seperti diberitakan, nama pengusaha, Ridwan Hakim, mendadak ramai diberitakan. Ridwan yang disebut-sebut sebagai anak Ketua Dewan Syura Partai Keadilan Sejahtera, Hilmi Aminuddin itu diketahui berangkat ke luar negeri 7 Februari 2018. Sehari berikutnya, 8 Februari 2013 KPK mengirim surat permintaan pencegahan ke luar
negeri kepada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. Empat orang yang dicegah, salah satunya Ridwan Hakim. YAKIN KOOPERATIF Menteri Pertanian Suswono Senin (18/2) menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia diperiksa terkait kasus dugaan suap pengurusan perizinan impor daging sapi. Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Indra menyatakan Suswono amat senang bisa memenuhi KPK dan menyampaikan klarifikasi serta memberikan informasi yang dibutuhkan lembaga antikorupsi tersebut. “Pak Sus pasti akan kooperatif memberikan informasi yang dibutuhkan KPK. Itu bagian komitmen PKS secara umum dan sudah kita perlihatkan dengan kooperatif. Kita mendukung
kerja-kerja yang profesional,” ucap Indra di DPR, Jakarta, Senin (18/2). PKS kata Indra, siap dengan berbagai kemungkinan hukum yang akan dihadapi Suswono dalam kasus yang turut menjerat bekas Presiden PKS, Lutfhi Hasan Ishaaq. “Ya bicara siap. Selalu siap resiko apapun. Yang jelas kita berjalan dengan cara yang benar dengan aturan yang ada. Kalaupun nanti ada yang perlu kita koreksi, kita akan koreksi,” ucap Indra. Seperti diketahui, Suswono akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk empat tersangka kasus dugaan suap impor sapi. Mereka adalah bekas Presiden PKS Luhfi Hasan Ishaaq, Ahmad Fatanah orang dekat Luthfi, serta dua Direktur PT Indoguna Utama Arya Abdi Effendi dan Juard Effendi. (gil/jpnn)
BNN Bongkar Pengiriman Narkoba dari India Dahlan Sarankan Koruptor JAKARTA - Badan Narkotika Nasional (BNN) kembali membongkar pengiriman Narkoba internasional. Tak tanggung-tanggung, petugas BNN menemukan barang bukti dengan berat sekira 2.546,1 gram yang dikirim dari India. Pembongkaran kasus ini bermula atas kecurigaan petugas Bea dan Cukai Bandara Soekarno Hatta, sebab paket kiriman yang berasal dari India, Rabu (30/1) beberapa waktu lalu dialamatkan rumah tak berpenghuni di Jalan Pandu IV Blok DD-III, Villa Pamulang, Pondok Benda, Tangerang, Banten. Petugas BNN pun terus melakukan control delivery terhadap paket tersebut. Nah, keesokan harinya, sekira pukul 15.00 WIB, seorang berinisial AS (40) menghubungi kantor perusahaan jasa titipan yang mengirim paket dari India. “AS mengkonfirmasi agar paket atas namanya dikirim ke alamat yang tertera,” ungkap Kabag Humas BNN Kombes Pol Sumirat Swiyanto, siang tadi di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur. Petugas pun
menguntit pengiriman paket tersebut. Setiba di kompleks alamat yang dituju, tersangka AS muncul dan menghentikan mobil jasa pengiriman. Dia lantas menanyakan kepada petugas soal paket yang ditujukan terhadap dirinya. “Setelah paket berada di tangan AS, petugas BNN langsung menyergap dan membuka paket di hadapan AS dan diketahui berisi kristal beningg dengan berat dua kilogram lebih,” tuturnya. Lanjut Sumirat, setelah diperiksa, kristal tersebut positif mengandung methamfetamina atau sabu-sabu. “Sampai sekarang kami (BNN) masih melakukan pengembangan kasus,” katanya. Ditambahkannya, tersangka AS dikenai pidana penyalahgunaan Narkotika golongan I jenis sabu-sabu, sebagaimana dimaksud Pasal 114. Ayat 2, Pasal 113 ayat 2, Pasal 112 ayat 2 Jo Pasal 132 ayat 1 UU No 35 tahun 2009. “Dengan ancaman hukuman pidanaa mati, pidana penjara seumur hidup atau pidana penjara paling singkat enam tahun dan paling lama 20 tahun,”
tutup Sumirat. **Mengurus Paket Teman Tersangka yang menerima paket sabu-sabu dengan berat sekira dua kilogram berkilah tidak mengetahui isi paket tersebut. Hanya dijanjikan fee untuk mengurus paket yang dikirim dari India tersebut. “Ini baru pertama kali juga. Teman saya minta untuk membantu mengurus paket. Nanti kalau sudah selesai baru dikasih feenya,” tutur tersangka AS (40) di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, siang ini, Senin (18/2). Ia juga mengaku, rumah di Jalan Pandu IV Blok DD-III, Villa Pamulang, Pondok Benda, Tangerang, Banten itu kosong. “Rumah itu memang kosong. Saya mencegat mobil jasa pengiriman di dekat rumah tersebut,” beber AS. Sementara itu, Kabag Humas BNN Kombes Pol Sumirat Dwiyanto mengatakan, pihaknya masih melakukan pengembangan dan sementara mengejar tersangka lainnya yang merupakan pemilik barang haram perusaka generasi bangsa tersebut. (ian/jpnn)
ARB: Gratiskan Pendidikan 12 Tahun JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan, jatidiri suatu bangsa akan selalu dihadapkan pada tantangan global. Kompleksitas tantangan global itupun harus dijawab dengan baik dengan satu pendidikan yang baik. “Sebaik apapun kurikulum pendidikan tidak akan memberikan manfaat jika tidak diarahkan untuk memperbaiki jatidiri bangsa,” kata ARB -sapaan akrab Aburizal
Bakrie dalam diskusi publik kurikulum pendidikan 2013 yang diadakan sempena HUT ke 45 Fraksi Golkar di DPR RI, Senin (18/2). Dia menjelaskan, perubahan kurikulum pendidikan nasional sudah 9 kali terjadi. Artinya yang ke 10 jika kurikulum 2013 diterapkan. Karena itu ARB menekankan agar ke depan pendidikan dijadikan sebagai pilar utama pembangunan nasional. Pembangunan itu,
kata ARB, bukan hanya di bidang ekonomi, tapi esensi pembangunan adalah manusia. Maka manusia tidak boleh hanya pelaku atau subjek pembangunan, tapi manusia harus bisa menjadi tujuan atau objek pembangunan itu sendiri. Terkait perubahan kurikulum pendidikan 2013 ini, ARB juga meminta fraksi PG di DPR memberikan dukungan untuk meningkatkan kemajuan pendidikan nasional. (fat/jpnn)
Dioperasi Otaknya
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyarankan para koruptor untuk segera melakukan operasi cuci otak. Hal itu disarankan Dahlan agar para koruptor sadar apa yang telah dilakukannya selama ini. “Itu (operasi cuci otak-red) sangat diDOK perlukan untuk koDahlan Iskan ruptor, atau bagi yang punya bakat korupsi,” ujar Dahlan di Pecenongan, Jakarta Pusat, Senin (18/2). Dahlan sendiri sudah melakukan hal itu Jumat lalu (15/2) di RSPAD Jakarta, karena ada penyumbatan di otak sebelah kiri. Dan setelah melakukan operasi, Dahlan merasa pemikiran terasa lebih cerah. “Maksud saya, setelah saya menjalani operasi itu, otak saya bersih, jadi saya sarankan pada yang melakukan korupsi,” papar Dahlan. Secara spontan saat di ruang operasi, bahkan Dahlan katakan usul tersebut pada Dokter Terawan (dokter yang melakukan operasi cuci otak). “Saya bilang, Dok apa ini tidak bisa diperuntukkan atau diusulkan bagi para koruptor?. Alangkah baiknya itu dilakukan yang punya bakat korupsi, siapa tahu otaknya bersih dan pikirannya tidak kotor lagi untuk mengambil uang rakyat,” tutur Dahlan pada Dokter Terawan. Sang dokter hanya tertawa mendengar usul dirinya. Tapi setidaknya, menurut Dahlan, mungkin dengan otak mereka (koruptorred) yang bersih, pikiran mereka bisa mengemuka. “Misalnya tidak gampang mencela orang. Saya menganjurkan itu bagi yang punya bakat korupsi,” pungkas mantan Dirut PLN ini. (chi/jpnn)
Penasehat: M Alwi Hamu, Dwi Nurmawan, Komisaris: Suparno Wonokromo, Direktur Utama: Yanto S Utomo, Direktur: Muhammad Sukron
General Manager: Ade Asep Syarifuddin, Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Doni Widyo, Koordinator Liputan: Widodo Lukito, Redaktur Pelaksana Grafis: Roni Istanto, Liputan Kota: Abdurrahman (Redaktur), Wahyu Hidayat, Kajen: Widodo Lukito (Redaktur), Triyono, Ahmad Junaedi, Batang: Doni Widyo (Redaktur), Kendal: Sudarto, Bisnis: Dalal Muslimin, Lutfi Hanafi, Pracetak: Damar Purbono, Saiful Ampri, Kurniawan, Keuangan: Rukayatun, Siti Aminah, Pemasaran: Eko Budiyanto (Manager), Mansyur, Iklan: Rosikin (Manager), Mudlofar, Miftakhudin, Administrasi: Ida Fithriyah. Alamat redaksi/iklan/pemasaran: Jl. Binagriya Raya B1 No. 9 Kota Pekalongan, Telp. 0285-432234, Fax. 0285-4410262 Semarang: Anang Bastomi, Jakarta: Eko Suprihatmoko, Arif Badi K, Samsurijal, Alamat: Komp Widuri Indah Blok A.3 Jl Palmerah Barat No 353 Jakarta 12210 Telp (021) 5330976, 5333321, Faks (021) 5322629. Langganan Rp 55.000 per bulan (Belum Termasuk Ongkos Kirim), Eceran Rp 2.500, Percetakan PT Cirebon Press Intermedia. Tarif Iklan: Umum/Display: Rp 20.000/mm kolom, sosial/keluarga Rp 10.000/mm kolom, iklan baris batik Rp 7.000 per baris, Iklan full colour Rp 30.000/mm kolom. Iklan halaman depan: tarif + 200%, Bank: Bank Mandiri Cabang Pekalongan an PT Wahana Semesta Pekalongan acc: 139-000-542-0595, Bank Jateng Cabang Pekalongan an PT Wahana Semesta Pekalongan acc: 1007015915.
Semua wartawan Radar Pekalongan dilengkapi tanda pengenal/surat tugas dan tidak dibenarkan meminta/menerima imbalan dalam bentuk apapun dari narasumber.
TEGAL RAYA
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
LINT AS LINTAS Pengendara Digembleng Keselamatan SEBANYAK 25 orang pengguna aktif kendaraan bermotor dari Kota Tegal, Kabupaten Tegal, Brebes dan Pemalang digembleng masalah keselamatan transportasi. Nantinya mereka menjadi pioner untuk menularkan kepada masyarakat lain di daerah masingmasing tentang keselamatan transportasi. Penggemblengan para pengguna aktif kendaraan berkotor empat daerah itu dipelopori oleh Pliteknik Keselamatan Transportasi Jalan (Poltran) yang berkerjasama dengan Unit Pelayanan Perhubungan (UPP) wilayah Tegal. Kegiatan yang bertajuk Diklat Keselamatan Transportasi Jalan Non Aparatur (Masyarakat) Angkatan I dilaknsakan selama 4 hari di aula Kantor UPP. Diklat dibuka langsung oleh Pembantu Direktur (Pudir) II Poltran, Rukman SH MM mewakili Direktur Poltran, Drs Budi Haryoto MM. Devisi Pengembangan Usaha dan Kerjasama Poltran, Anton Budiharjo mengatakan, setiap tahun jumlah kecelakaan lalu lintas terus mengalami peningkatan. Demikian pula dengan angka fatalitas (kematian)-nya. Dan itu yang memprihatinkan, 90 persennya karena human error. “Penyebab kecelakaan yang kerap terjadi karena rem blong, mengantuk, perilaku berkendara tidak disiplin dan banyak lagi. Itu semua berasal dari pengendaranya,” katanya. Disebutkan, materi yang diberikan dalam diklat ini cukup beragam. Di antaranya peraturan perundang undangan LLAJ, pengetahuan marka, rambu dan perlengkapan jalan. Kemudian Disiplin berlalu lintas, pengetahuan asuransi, safety driving serta P3K. Pematerinya dari Poltran, profesional, kepolisian, Jasaraharja, Dinkes Kota Tegal, dan Dishubkominfo. Sesuai jadual kegiatan mulai 18 sampai 21 Februari. Pembagiannya Senin (1/2) materi peraturan perundang undangan LLAJ dan pengetahuan marka, rambu dan perlengkapan jalan. Selasa (19/2) keselamatan LLAJ dan disiplin berlalu lintas. Rabu (20/2) praktek safety driving dan terakhir pengetahuan asuransi. “Kegiatan ini dilakukan terus ke seluruh Indonesia. Untuk angkatan I, sengaja dipilih wilayah yang dianggap tingkat kecelakaannya tinggi. Ini mulai dari Jawa, Sumatera sampai Ambon dan daerah lainnya. Pelaksanaanya setiap pekan satu daerah,” tuturnya. (adi)
RADAR PEKALONGAN
3
Penculik Bayi Diringkus Tersangka Takut Dicerai Suami AKSI pencurian bayi yang sempat terjadi di RSUD DR Soeselo pada insiden 29 Januari 2013 pukul 12.00 WIB akhirnya terkuak. Pelaku pencurian bayi yang baru berusia dua hari tersebut diringkus Satuan Reskrim Polres Tegal di areal Dukuh Kedawon Desa Rengas Pendawa RT 03/ RW VI Kecamatan Larangan Brebes. Pelaku pencurian bayi tersebut teridentifikasi bernama Suprapti (34) seorang ibu rumah tangga. Kronologi pengungkapan kasus pencurian bayi bermula ketika petugas Satuan Reskrim mendapat informasi dari seorang bidan yang berdomisili diwilayah Brebes dan pernah memeriksa bayi Suprapti. Dari keterangan bidan terkuak bahwa tidak ada tanda-tanda bekas melahirkan pada diri Suprapti yang mengaku telah melahirkan bayi. Kapolres AKBP Nelson Pardamean Purba SIK menyatakan berangkat dari informasi tersebut Sat Reskrim meluncur kerumah tersangka Suprapti dengan membawa tim medis dokter spesialis kandungan untuk melakukan pemeriksaan terhadap dirinya. “Hasil pemeriksaan negatif. Suprapti terbukti tidak pernah melahirkan bayi. Malam itu juga tersangka dan bayi kita bawa ke RSUD Dr Soeselo untuk dilakukan pemeriksaan luar dalam. Dan dari hasil pemeriksaan Suprapti terbukti tidak pernah melakukan proses persalinan atau melahirkan,” terangnya dihadapan sejumlah wartawan Senin (18/2) kemarin. Tersangka pun akhirnya mengaku telah mengambil bayi tersebut tanpa seizin orangtua bayi dalam hal ini Sri Hartati (35) warga Dukuh Liwung Desa Danasari RT 01/RW 01 Kecamatan Bojong Kabupaten Tegal. “Tersangka melakukan perbuatan
HERMAS PURWADI
DISERAHKAN - Kapolres AKBP Nelson Pardamean Purba SIK menyerahkan bayi pada orangtuanya, kemarin.
tersebut karena takut dicerai suaminya yang selalu menuntut anak dari hasil perkawinan mereka,” terangnya. Dari hasil penyelidikan tersangka mengaku sebelumnya pernah mengandung dan hamil, namun mengalami keguguran saat usia kandungan empat bulan. Tersangka menyembunyikan dan merahasiakan hal itu kepada siapapun termasuk kepada keluarga dan suaminya. Hal ini membuat suami dan keluarganya percaya jika tersangka masih
dalam keadaan hamil. Tersangka sempat mengadakan acara tujuh bulanan usia kandungan (mitoni) dengan maksud agar semua orang percaya bahwa dia masih hamil. “Dia sempat membohongi suami dan keluarganya dan mengaku bayi tersebut merupakan anak kandungnya yang baru ia lahirkan di dukun bayi yang terletak di Desa Jatibarang Brebes. Gelar acara syukuran dan aqiqoh pun sempat dilakukan dan bayi curian itu sempat diberi nama Maudy,”
cetusnya. Prosesi penyerahan bayi kepada ibu kandungnya dilakukan di ruang Humas Polres Tegal yang turut disaksikan direktur RSUD Dr Soeselo Dr Widodo Joko Mulyono Mkes MMR. Pihak rumah sakit juga berkesempatan memberikan bingkisan keperluan bayi yang diserahkan direktur rumah sakit pada kedua orang tua bayi. Sementara itu pasutri pemilik bayi Tarno (41) dan Sri Hartati (35) mengaku sempat menanyakan perihal keberadaan anak
keduanya yang hilang di rumah sakit hingga menggunakan tenaga supranatural. “Beberapa diantara mereka menyatakan bayi bisa diketemukan. Putri kami yang hilang tersebut sebenarnya sudah kami beri nama Nur Hanifah,” tuturnya. Dalam kasus ini tersangka dijerat dengan pasal 83 UU RI nomor 23 tahun 202 tentang perlindungan anak dengan pidana penjara paling lama 15 tahun. (her)
Senin, Seragam PNS Morat-marit Upayakan Bantuan Korban Tenggelam Tidak Satu Warna PEMANDANGAN cukup menggelikan nampak di Balai Kota Tegal, kemarin (18/2). Seragam yang dipakai para Pegawai Negeri Sipil (PNS), waktu itu morat-marit atau kacau, alias tidak kompak. Sejumlah PNS terlihat memakai seragam batik Korpri dengan motif baru. Tak sedikit pegawai mengenakan seragam batik Korpri desain lama. Bahkan nampak beberapa yang memakai seragam keki warna coklat-coklat. Padahal sebelumnya, Jumat (15/2), Bagian Humas dan Protokol menginformasikan, Senin ini (kemarin), semua PNS menggunakan seragam Korpri. Menurut seorang PNS dari Bagian Umum Setda Kota tegal, Karso, memang ada pengumuman memakai seragam Korpri. Namun yang jadi
masalah, belum semua pegawai mempunyai seragam batik Korpri motif baru. Mereka tetap mengenakan seragam batik Korpri model lama. Sedangkan yang memakai baju keki, mungkin belum memiliki seragam Korpri, baik motif baru atau lama. “Kalau saya sudah gunakan seragam Korpri dengan motif baru,” ucapnya ketika ditemui di lantai 1 kantor setda. Dia menyebutkan, untuk seragam Korpri motif baru, memang belum ada pembagian jatah. Mereka yang mengenakan swadaya sendiri, dengan membeli di toko. “Saya juga membeli bahan sendiri di toko, dengan harga Rp70 ribu. Kemudian saya jahit dengan ongkos Rp30 ribu,” ujarnya. PNS lain di lingkungan balai kota, Pri Widarjo membenarkan, Jumat lalu ada pengumuman menggunakan seragam
Korpri. Dia juga mengaku berupaya maksimal, mencari bahan batik Korpri di sejumlah toko. Namun belum beruntung, dan tidak memperoleh bahan batik Korpri motif baru. Dengan terpaksa memakai seragam Korpri motif lama. “Kalaupun pada waktu itu saya dapat bahan, kemungkinan untuk menggunakannya juga kecil. Sebab harus menjahitkannya lebih dulu, dan itu butuh waktu.” Menanggapi hal tersebut, Wakil Wali Kota Tegal, Habib Ali Zaenal Abidin menyatakan, tahun ini ada pengadaan kain batik Korpri, untuk dibagikan pada PNS. Jadi, adanya warnawarni seragam yang dipakai pegawai hari ini lumrah terjadi. “Ini lumrah. Karena belum semua memiliki seragam Korpri dengan motif baru. Hal itu terjadi, lantaran pengadaannya baru dilaksanakan tahun ini,” imbuhnya. (adi)
Diminta Tinjau Ulang Perjanjian Kerja Sama MELALUI rapat koordinasi yang digelar kemarin (18/2), DPRD meminta pemkot melalui Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan, meninjau ulang MoU (perjanjian kerja sama) pengelolaan Pedagang Kaki LIma (PKL) dengan Himpunan Pedagang Kaki Lima Indonesia (HPKLI) setempat. Menurut anggota Komisi II, Edy Dadang Subagyo, melihat MoU yang ada, sangat rawan menimbulkan gesekan. Terutama penolakan PKL di kawasan Alun-alun. Pihaknya sepakat MoU antara Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan serta HPKLI dibatalkan. Apalagi akhir-akhir ini banyak penolakan. Bila diteruskan sangat rawan terjadi masalah. “Secara prinsip kami sepakat dengan penataan PKL untuk keindahan kota. Namun penataan harus dilakukan pemkot. Bukan dipihakketigakan pada HPKLI. Kami sepakat supaya MoU dibatalkan.” Hal senada diungkapkan anggota Komisi II, Rachmat Rahardjo. Dia menyayangkan, munculnya MoU atau Notulen kesepakatan HPKLI dengan Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan tentang penataan PKL. Sebab akan mematikan pedagang. Keinginan mereka ditata, hal itu jadi kewenangan dinas, bukan HPKLI. Seandainya
pengelolaan PKL diserahkan HPKLI, ini sama saja dinas mau lepas tangan dari tanggung jawab. “Harusnya Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan, melalui anggaran pembinaan PKL, mengumpulkan semua organisasi atau paguyuban PKL. Selanjutnya dibentuk asosiasi. Bukan malah diserahkan pada HPKLI, yang pengurusnya banyak bukan PKL. Apalagi keberadaannya selama ini tidak ada ‘kulo nuwun’ ke dewan. Tiba-tiba dipasrahi dinas mengelola PKL.” Di tempat sama, Ketua DPRD Kota Tegal, H Edy Suripno
SH menyatakan, agar tidak timbul masalah, pihaknya minta Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan, meninjau ulang MoU pengelolaan PKL dengan HPKLI. Jangan sampai keberadaannya dengan niat menata PKL, justru jadi masalah di kemudian hari. “Untuk itu, agar tidak menimbulkan persoalan, kami harap MoU pengelolaan PKL antara Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan dengan HPKLI ditinjau ulang. Teknisnya kami serahkan ke pemkot. Secara prinsip, jangan sampai menimbulkan masalah,” paparnya. (hun)
M SAEKHUN
MINTA PENJELASAN - Sejumlah anggota Komisi II dan III, meminta penjelasan Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan, terkait MoU penataan PKL dengan HPKLI.
Lurah Diperintahkan Ajukan Proposal KABAR tenggelamnya KM Mapan Harapan, dengan korban 4 ABK asal Muarareja Tegal Barat yang terselamatkan, mendapat respon cepat Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal. Kemarin (18/2) Wakil Wali Kota, Habib Ali Zaenal Abidin, turun langsung menjenguk korban, yang masih dirawat intensif di RSUI Harapan Anda. Saat ditemui wawalkot, keempat ABK yang masih satu keluarga, antara lain Suhari (50), Daryono (37), Suwitno (30), dan Agus Isnaeni (19) sudah bisa diajak berkomunikasi dengan lancar. Bahkan mereka dapat duduk, meski nampak lemas. Pada kesempatan itu, Habib Ali menanyakan kronologis insiden tenggelamnya KM Mapan Harapan. Dia menyinggung kondisi keluarga dan masalah tanggungan biaya pengobatan selama di rumah sakit. Termasuk pertanggungjawaban pemilik kapal. Setelah menerima informasi lengkap, wakil wali kota mengatakan, pengobatan keempat korban kapal tenggelam ditanggung masing-masing. Karena pemilik kapal yang masih sanak keluarga korban, juga termasuk kurang mampu
dalam hal ekonomi. “Kapal yang tenggelam milik Hj Dailah. Itu satu-satunya modal usaha yang dipakai, guna memenuhi kebutuhan keluarga. Karena suami Hj Dailah sendiri tidak produktif lantaran terserang stroke. Untuk menanggung keempat saudaranya yang dirawat di rumah sakit, yang bersangkutan tidak mampu,” ujarnya. Lebih lanjut disampikan, dari informasi yang diterima, keempat korban masuk kategori kurang mampu. Sebenarnya telah mendapatkan kartu Jamkesta. Ketika membutuhkan pertolongan cepat dibawa ke RSUI Harapan Anda, kartu tersebut tidak bisa digunakan. Sebab rumah sakit yang mengakomodir Jamkesta, sementara ini baru RSUD Kardinah. Karena itu, upaya yang dilakukan pemerintah, memberikan bantuan melalui program lain. Dengan mengajukan proposal bantuan pada wali kota, dan SKPD terkait atau DPPKAD. “Saya minta lurah Muarareja memfasilitasinya. Korban dibuatkan proposal bantuan, dan segera diajukan. Mudahmudahan pemerintah dapat memberikan bantuan, untuk sedikit meringankan beban korban.” Sementara itu, salah satu korban kapal tenggelam, Suwitno (30) mengucapkan terima kasih, atas kepedulian
ADI MULYADI
KORBAN TENGGELAM - Wakil Wali Kota Tegal, Habib Ali Zaenal Abidin (baju Korpri), berdialog dengan korban kapal tenggelam beserta keluarganya, yang menunggu di Ruang Anyelir RSUI Harapan Anda.
pemkot. Dia berharap bantuan tersebut bisa terealisasi. Sehingga meringankan beban ekonomi keluarga korban. Disinggung mengenai kondisinya saat ini, dia menyatakan sudah kembali pulih. Termasuk tiga saudaranya yang sama-sama jadi korban. “Semua keadaanya membaik dibanding dua hari lalu. Nahkoda kapal Daryono yang sebelumnya kritis, juga bisa diajak komunikasi. Dia (Daryono, red) baru sadarkan diri
Minggu (17/2), sekitar pukul 03.00 dini hari,” paparnya. Berkaitan dengan masalah biaya pengobatan, lanjut Suwitno, setiap korban menanggungnya sendiri. Karena pemilik kapal yang juga masih saudara korban, kondisinya kurang mampu. “Kami masih satu keluarga, jadi biaya ditanggung masingmasing,” pungkasnya sembari mengungkapkan, jenis kapal nahas yang tenggelam merupakan kapal kecil atau sopek. (adi)
Jalur Presiden Belum Steril Persiapan Kedatangan SBY Dicek JALUR di Kota Tegal yang akan digunakan untuk melintas rombongan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat berkunjung ke Tegal, belum semuanya steril atau bersih sesuai yang dinginkan. Karenanya pemerintah setempat, segera melakukan perbaikanperbaikan mengingat waktu yang sudah mepet. Belum sterilnya jalur yang direncanakan tersebut terlihat saat dilakukan pengecekan oleh Wakil Wali Kota Tegal, Habib Ali Zaenal Abidin, Senin (18/2) beserta SKPD terkait. Beberapa titik, utamanya di wilayah depan dan samping stasiun kereta masih perlu adanya sentuhan lagi.
Menurut Habib Ali, sesuai dengan rencana presiden (RI1) akan tiba di Stasiun Besar Kota Tegal, pada 20 Februari sore. Kemudian presiden akan meluncur ke tujuan utama yakni di Kabupaten Tegal. “Rute yang akan dilewati rombongan presiden dari stasiun melalui Jalan Pancasila, Alun-alun, Jalan Diponegoro, Jalan AR Hakim, dan Jalan Sultan Agung, hingga ke Kabupaten Tegal,” katanya disela-sela peninjauan lapangan. Dari pantauan yang dilakukan, secara umum kesiapan jalur sudah matang. Namun demikian ada beberapa yang perlu dilakukan pembenahan. Di antaranya pagar Taman Poci yang rusak dan kios yang di pinggir utara lapangan PJKA. “Pagar Taman Poci rusak, kami minta segera Diskimtaru untuk melakukan perbaikan.
sedangkan pembangunan kios di pinggir lapangan PJKA, kami minta untuk segera dipasang roling dor. Sehingga tidak terkesan kumuh dan nampak bersih.” Untuk pemasangan bendera mereah putih di sepanjang rute yang dilalui, lanjut Habib Ali, sudah nampak sesuai harapan. Atribut-atribut atau bendera lain sudah tidak nampak di sepanjang rute. Karenanya dia memberi apresiasi pada parpol dan ormas yang ikut membantu mensterilkan jalur lintasan RI-1. Ditambahkan, berkaitan dengan pengibaran bendera mereh putih, Pemkot juga mengeluarkan Surat Edaran (SE) melalui Kesbangpolinmas untuk para lurah. Didalamnya tertuang imbauan kepada masyarakat untuk memasang bender merah putih sejak 18 sampai dengan 23 Februari,
pukul 06.00 hingga 18.00. “Besok saat SBY tiba di stasiun, kami dan Forkompinda akan menjemputnya distasiun. Kemudian kami juga ikut mengiringi hingga lokasi tujuan di Kabupaten Tegal,” ungkapnya. Sementara itu, Wakil Kepala Stasiun Besar Tegal, Agus menguraikan, secara umum stasiun sudah mempersiapkan kedatangan SBY dalam rangka kunjungan kerja ini. Ada beberapa titik yang disiapkan untuk transit, termasuk tempat beribadah. “Kami juga sudah mengkondisi agar SBY tidak tercampur bau dengan pengguna kereta lain. Persiapan sementara ini sudah mencapai 90 persen,” ujarnya sembari menyampaikan belum bisa memberi keterangan banyak, lantaran baru bertugas di Stasiun Besar Tegal. (adi)
JATENG
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
“AL - INAYAH” Jl. Untung Suropati Kelurahan Tegalrejo, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan Telp. (0285) 4418232, HP. 085865495103, 085742790598
Penetapan APBD 2013
Yayasan AL-INAYAH membutuhkan Sedekah Amaliyah melalui Program “WAKAF TUNAI” Rp. 500.000 untuk 1m2 tanah. Total tanah yang akan dibeli seluas 234 m2.
JEPARA – Buruknya kualitas proyek bangunan fisik yang dikerjakan pada tahun anggaran 2012 harus menjadi pelajaran berharga bagi Pemkab Jepara. Ini demi melaksanakan proyek di tahun anggaran 2013. Diharapkan, kesalahan yang terjadi pada tahun lalu, tidak terulang lagi tahun ini. Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua DPRD Jepara Jakfar Faedloni menanggapi berbagai temuan rusaknya sejumlah proyek fisik yang dikerjakan menggunakan APBD 2012. ”Tahun 2012 sudah berlalu. Sekarang pemkab harus bisa belajar dari pengalaman tahun lalu. Jangan sampai kesalahan yang sama terulang lagi,” katanya. Kesalahan yang terjadi pada pelaksanaan proyek fisik tahun lalu adalah molornya proses lelang sejumlah proyek. Sehingga berdampak pada pelaksanaan yang tidak sesuai jadwal dan mendekati akhir tahun anggaran. Diterangkan, sejumlah proyek besar yang didanai APBD 2012 baru dilelang pada bulan ke delapan yakni Agustus. Padahal, APBD 2012 telah ditetapkan di akhir 2011. ”DPRD itu selalu tepat waktu dalam menetapkan APBD. Harapannya pemkab tidak terlambat dalam melaksanakan pekerjaan yang didanai APBD. Tapi tahun kemarin
Untuk informasi lebih lanjut hubungi: Musakhir : 085742790598 Yayasan AL-INAYAH : Jl. Untung Suropati Kelurahan Tegalrejo Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan PENGURUS PENGURUSYAYASAN YAYASANYATIM YATIM PIATU PIATU& &DHU’AFA DHU’AFA
“AL-INAYAH ” REKAP SUMBANGAN WAKAF TUNAI YAYASAN YATIM PIATU DAN DHU’AFA “AL - INAYAH” Saldo 1 s/d 88 ............................................. R p . 73.335.000,Abdullah Syar’an
Rp.
1.000.000,-
90.
Ahmad HS
Rp.
1.000.000,-
91.
Siti Eli Fadilah
Rp.
1.000.000,-
92.
Ahmad Haris Sudrajat
Rp.
1.000.000,-
93.
Edy Safran
Rp.
500.000,-
94.
Hamba Allah
Rp.
500.000,-
95.
Ariesi
Rp.
500.000,-
96.
M Asari
Rp.
500.000,-
97.
Hamba Allah
Rp.
100.000,-
98.
Hendro
Rp.
1.000.000,-
Jumlah Total .............................................
4
Jangan Ulangi Kesalahan Tahun Lalu
YAYASAN YATIM PIATU DAN DHU’AFA
89.
RADAR PEKALONGAN
R p . 80.435.000,-
PERISTIWA
SUBCHAN ZUHRIE/RADAR KUDUS
JALAN RUSAK - Jalan Kabupaten antara Desa Kedung Malang–Karangaji kondisinya sudah rusak dan membutuhkan perbaikan.
kenyataannya molor. Bahkan ada yang tidak terserap,” ujarnya. Untuk tahun ini, meski tidak ada megaproyek yang didanai APBD, namun Jakfar minta pemkab jangan sampai mengolor waktu lelang. Dite-
rangkan, pada tahun anggaran 2013 ini proyek yang dinilai besar adalah pembangunan Pasar Pecangaan. Selain itu, anggaran pembangunan fisik banyak dialokasikan untuk perawatan jalan kabupaten yang saat ini sudah
banyak yang rusak. Adapun perawatan jalan rusak ini, pihaknya berharap pemkab secepatnya bisa merealisasikan. Sebab rusaknya sejumlah ruas jalan sudah sangat dikeluhkan masyarakat. Dikatakan, selain pemkab
diminta belajar dari pengalaman tahun lalu, masyarakat juga diminta turut mengawasi pelaksanaan proyek yang dikerjakan. Masyarakat, punya hak untuk turut berpartisipasi agar pembangunan bisa berjalan maksimal. (han/hil)
Belum Melirik Calon Gubernur Ki Sujiwo Tejo Hipnotis Penonton
ZAINAL ABIDIN/RADAR KUDUS
RINGSEK - Sepeda motor Chrestianto ringsek setelah tertabrak mobil yang dikendarai Zaenal Abidin.
Ban Selip, Pengendara Motor Tewas JEPARA – Diduga karena ban depan selip, sebuah mobil pikap tanpa muatan menabrak pengendara sepeda motor di Jalan Jepara-Kudus KM 14, Sabtu (16/2). Pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian dengan luka parah di bagian kepala. Diketahui, pengemudi mobil jenis Colt TSS dengan nomor polisi H 1935 TP yaitu Zaenal Abidin, RT 5/RW I Desa Penggaron Lor, Kecamatan Genuk, Kota Semarang. Sedangkan sepeda motor bernopol K 6016 KV yang dikendarai oleh Chrestianto asal RT 3/RW I, Desa/Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati. Kasatlantas Polres Jepara AKP Andi M Indra Waspada melalui Kanit Laka Polres Jepara, Aguging Tyas Widya Aryani mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 12.05. Saat itu mobil yang dikendarai Zaenal Abidin melaju dari Jepara-Kudus. Saat di tempat kejadian, ban depan sebelah kanan mobil selip. ”Sehingga berputar ke kiri 180 derajat,” jelasnya. Saat bersamaan dari arah berlawanan melaju sepeda motor yang dikendari Chrestianto. Diduga jarak yang terlalu dekat, tabrakan tidak dihindarkan. Akibat benturan keras, Chrestianto mengalami luka parah di bagian kepala. Setelah tabrakan itu sepeda motor korban rusak parah, akibat benturan keras. Sementara pengemudi mobil, Zaenal langsung diamankan polisi. Menurut pengakuan Zaenal, kecelakaan terjadi akibat mobil yang dikemudikan oleng. Kondisi jalan saat itu licin, setelah diguyur hujan lebat. Zaenal tak mampu kendalikan kemudi. Dari arah berlawanan melaju sepeda motor, hingga akhirnya terjadi kecelakaan. (zen/hil)
BLORA - Pengurus DPW PKB Jawa Tengah (Jateng) Muh Zen Adv mengatakan, belum ada sikap ataupun tanda-tanda di internal partainya, soal siapa yang akan diusung untuk maju dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah pada Mei mendatang. ”Belum ada sikap dan keinginan dari pengurus PKB, untuk mengusung siapa figur yang bakal dicalonkan sebagai gubernur Jawa Tengah. Termasuk siapa wakilnya,” kata Zen, kemarin. Zen menuturkan, kondisi PKB saat ini masih adem ayem tentang siapa tokoh yang bakal diusung. Kendati begitu, komunikasi politik dengan beberapa pengurus parpol di tingkat Jawa Tengah, terus
dilakukan secara intensif. ”Memang sekarang sudah muncul tiga nama yang santer diberitakan akan maju. Yakni Bibit Waluyo, Rustriningsih, dan Hadi Prabowo. Namun dari ketiganya, kita belum melirik,” ungkapnya. Sementara itu, pemerhati politik asal Blora Edy Sujanarko, mengendus adanya tarik ulur kepentingan antara Partai Golkar dan Partai Demokrat dalam pilgub. Menurutnya, ada beberapa hal yang harus dilihat dari para calon. Misalnya saja Bibit Waluyo, yang dinilai Edy, masih memiliki jejak kepemimpinan yang baik daripada kompetitor lainnya. ”Selama menjadi gubernur Jawa Tengah, Bibit bisa dibilang bersih dari kasus korupsi, kolusi,
dan nepotisme. Dia kerja sungguh-sungguh untuk rakyat. Namun, Hadi Wibowo juga merupakan sosok yang pandai dalam birokrasi,” urainya. Dari segi kompetisi dan kapasitas masing-masing figur yang mencuat sebagai calon, Rustriningsih juga relatif bagus. Misalnya dalam hal memimpin pemerintahan. Karir politiknya dari bupati Kebumen kemudian menjadi wagub Jateng, yang selama ini menjadi pertimbangan kalangan pengurus parpol. ”Namun begitu, kultur politik pemilih di Jawa Tengah berbeda dengan daerah-daerah lain. Tidak sama dengan pemilihan DKI Jakarta kemenangan telak Joko Widodo,” ungkapnya. (yud/mer)
Angkat Batik Lewat Lomba BLORA - Upaya untuk meningkatkan keberadaan batik Blora, bisa dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan menggelar lomba, yang diikuti masyarakat setempat. Itu terlihat pada Pemilihan Putra-Putri Batik 2013 seRatubangnegoro, di Hotel Grand Cepu, kemarin. Lomba ini dibuka untuk masyarakat yang ada di Rembang, Tuban, Blora, dan Bojonegoro. Ratusan peserta mengikuti kegiatan ini. Mereka menampilkan pakaian terbaik, yang tentu saja terbuat dari batik khas Blora. Semuanya tampil menarik, untuk merebut nilai dari juri. General Manager Hotel Grand Cepu Peter Walenburg mengatakan, pemilihan ini memang bertujuan untuk mem-
buat batik khas Blora menjadi lebih dikenal luas. ”Ini juga salah satu cara kita untuk turut memeriahkan momen Valentine yang jatuh pada 14 Februari lalu,” jelasnya. Apalagi, menurut Peter, pihaknya juga melihat jika apa yan sudah dilakukan Pemkab Blora melalui Dinas Perindustrian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Mikro (UMKM) dalam memasyarakat ba”Ini juga salah satu cara kita untuk turut memeriahkan momen Valentine yang jatuh pada 14 Februari lalu,” Peter Walenburg General Manager Hotel Grand Cepu
tik, juga terbilang sangat luar biasa. ”Karena itu, kita membuat acara ini, untuk menunjukkan bagaimana kita juga peduli dengan pengembangan batik Blora ini,” katanya. Dalam acara ini, Peter mengatakan jika setiap peserta, memang diminta untuk tampil dengan warna pink. ”Ini sesuai tema acara yang salah satunya untuk memeriahkan hari kasih sayang atau Valentine,” terangnya. Ke depannya, menurut Peter, pihaknya akan kembali menyelenggarakan even serupa. ”Ini sejalan dengan program Pemkab Blora, yang ingin melariskan batik Blora. Sebab dalam pelaksanaan kami juga menggandeng empat perajin batik Cepu,” ungkapnya. (yud/mer)
KUDUS - Pagelaran wayang kulit yang dimainkan Ki Sujiwo Tejo pada Jumat malam (15/2) di Jalan Pangeran Diponegoro tampak berbeda. Sebab, penampilan wayang yang biasanya membosankan, dibuat Sujiwo Tejo lebih komunikatif dan atraktif. ”Malam ini sangat ramai. Padahal, biasanya para pengunjung yang datang hanya orang-orang tertentu yang sudah rutin datang dalam acara Ngaji NgAllah Suluk Maleman,” kata Fendi Subarong, salah satu personil grup musik Sampak GusUran yang selalu tampil dalam acara Suluk Maleman itu. Padatnya pengunjung ini karena Ki Sujiwo Tejo memainkan wayangnya dengan atraktif. Bahkan wayang kulit yang biasanya menggunakan Bahasa Jawa, dalam pementasan itu justru campur-campur, antara Jawa kuno dengan Bahasa Indonesia.
Sehingga suara tawa penonton menjadi iringan pertunjukkan wayang kulit yang digelar hingga tengah malam itu. Biasanya pertunjukkan wayang hanya diminati orang-orang tertentu. Akan tetapi, pertunjukkan Jumat malam (15/2) kalangan remaja hingga dewasa membaur. ”Karena Ki Sujiwo Tejo adalah tokoh nasional. Maka kami penasaran menyaksikannya secara langsung. Pertunjukkan wayang kulit ditangannya memang benar-benar cair dan menghibur,” kata Udin, salah satu pengiat seni asal Kudus. Malam itu Ki Sujiwo Tejo memainkan lakon Pandowo Mokso atau yang lebih dikenal dengan kematian. Seperti yang diketahui pandawa terdiri Yudistira, Bima, Arjuna, Nakula dan Sadewa. Istri kelimanya adalah Drupadi yang poliandri. Sedangkan sosok ibunya adalah Dewi Kunti. (ery/ris)
FOTO-FOTO: HERY SETIAWAN/RADAR KUDUS
MEMAINKAN - Ki Sujiwo Tejo memainkan wayangnya dalam pertunjukkan malam suluk maleman.
Sholikul Huda, Penerus Kreator Sanggar Kreatif Kalinyamat
Tiap Tahun Persiapkan Duta Jepara untuk Tampil di Jakarta Terinspirasi untuk melanjutkan perjuangan Pahlawan Nasional asal Jepara RA Kartini, terciptalah Sanggar Kreatif Kalinyamat (SKT). Sanggar yang didominasi anggota perempuan ini banyak berkiprah di dunia teater. Salah satu tujuannya untuk memperkenalkan budaya Jepara ke daerah lain. ZAINAL ABIDIN, Jepara ZAINAL ABIDIN/RADAR KUDUS
DI TENGAH BIDADARI - Pimpinan Sanggar Kreatif Kalinyamat (SKT) Sholikul Huda bersama para anggota teater saat acara HUT Jepara beberapa tahun lalu.
SEMENJAK berdirinya pada 1988 oleh pelopornya, Ali Masudi Dec (alm), SKT ber-
jalan seperti teater pada umumnya. Memiliki anggota pria dan perempuan. Namun semenjak adanya pengembangan sumber daya manusia pada tubuh SKT di 2001 dan kepindahan basecamp dari Desa Margoyoso, Kecamatan Kalinyamatan ke Museum Kartini, Kecamatan Jepara. Generasi pria terseleksi alam dengan sendirinya, dan hingga kini anggotanya didominasi perempuan. Mayoritas perempuan mulai mendominasi kelompok tersebut dimulai pada 2006. Saat itu, SKT mulai merambah ke beberapa cabang seni dari dunia film, sastra, presenter, tari, modelling, hingga enterpise. Solikhul Huda, sang sutradara sekaligus pengasuh
SKT ditemui di Museum RA Kartini mengaku lebih mudah dalam menggarap suatu naskah maupun lakon dengan pemainnya perempuan semua. ”Selain mudah diarahkan. Mungkin perempuan lebih mudah mendalami suatu peran, karena wanita lebih banyak menggunakan perasaannya,” jelasnya, kemarin. Selain itu, pria yang dalam waktu dekat akan mengakhir masa lajang ini menjelaskan, karakter yang dibawakan perempuan tidaklah kalah dengan pria. Sehingga setahun sekali, dirinya harus menggarap banyak konsep pementasan untuk dipentaskan pada Prosesi Hari Jadi Jepara, Parade Budaya Jawa Tengah, Kalinyamatan Festival, Pesta
Lomban (Festival Kupatlepet). ”Bahkan setiap tahunnya selalu menjadi bagian dari duta seni Jepara utuk pentas di TMII (Taman Mini Indonesia Indah) Jakarta,” paparnya. Sedikit anggota pria di sanggarnya itu, dirinya punya alasan tersendiri. Dia menjelaskan hal itu disesbabkan sulitnya cowok untuk diajak berkesenian. Dan itu pun terjadi di kelompok-kelompok teater sekolah yang ada di Jepara. Di sisi lain, Solikhul juga mengaku tidak terkendala dengan keterbatasan sarana dan prasarana yang dimiliki sanggarnya itu tidak menyurutkan kelompoknya untuk terus berkarya mengangkat dan mema-
jukan kesenian di Jepara. ”Terlebih tempat latihan yang saat ini sementara nebeng di Museum Kartini tidak menyurutkan tekad kami mengangkat kesenian Jepara,” tandasnya. Solikhul berharap adanya kepedulian pemerintah dalam mengadakan kegiatan kesenian yang berguna untuk memfasilitasi kreativitas generasi muda Jepara. Harapannya banyak generasi muda yang ikut untuk bersama melestarikan budaya Jepara melalui teater di SKT. ”Semoga SKT akan dapat melestarikan kesenian. Dan tetap hidup di tengah-tengah arus globalisasi yang terus merasuk dalam berbagai unsur kehidupan masyarakat Jepara,” lanjutnya. (*)
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
HALAMAN
RADAR PEKALONGAN
Ayo Ikutan Ronda... BUNYI kentongan selalu muncul sekitar pukul dua dini hari, 3 hingga 5 orang warga masih duduk dan terjaga diatas tikar yang dihampar diatas pos keamanan lingkungan (Poskamling). Dengan sepuntung rokok yang terjepit diantara jarijarinya beberapa warga itu sesekali menyeruput kopi hitam yang selalu tersedia diatas Poskamling tersebut. Tak hanya sekadar berkumpul dan bermain catur, warga yang berjaga di Poskamling itu diberi tanggung jawab moral oleh warga
lainnya untuk menjaga keamanan lingkungan hingga adzan subuh tiba. Sistem keamanan lingkungan yang lebih kita kenal dengan kata Siskamling itu selalu membuahkan hasil diantaranya kondisi dan keamanan lingkungan benar-benar terjaga hingga mata-
hari terbit. Itulah kebiasaan dan budaya warga Indonesia 10 tahun silam, Sobat Xpresi. Terutama di kawasan pedesaan, kebiasaan untuk menjaga lingkungan secara gotong royong sangat kental dilakukan
masyarakat. Namun lambat laun kebiasaan itu semakin pudar dikala masyarakatnya sudah mempunyai banyak kesibukan dan mulai menurunnya nilai-nilai kebersamaan serta menguatnya rasa individualisme diantara mereka. Siskamling saat ini sudah berubah menjadi tugas satpam lingkungan. Di beberapa daerah kebiasaan ronda dulu nyaris tidak terdengar lagi. Padahal ronda atau biasa disebut siskamling ba-
nyak sekali manfaatnya. Pos ronda sekarang sudah beralih fungsi menjadi tempat nongkrong sore atau tempat jualan nasi pecel di pagi hari. Banyak fungsi dari sebuah siskamling. Tidak hanya dapat mencegah maling dan teroris masuk. Akan tetapi dapat pula mencegah para pria iseng yang luput dari perhatian istri atau saudara mereka untuk menyusup ke rumah gadis atau janda. Kini sebenarnya siskamling dituntut lebih banyak berperan demi terciptanya lingkungan yang aman dan damai. Ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan atau ATHG sebuah singkatan popular dalam konsep bela Negara kini lebih kencang berhembus di negeri ini dalam beragam bentuk. Masih terngiang baru-baru ini segala bentuk kekerasan dan terorisme sedang merajalela dan usil menghantam kenyamanan negeri. Semua harus dicegah melalui kesadaran diri dan pendekatan yang kecil, keluarga yang terkecil dan lingkungan yang kecil pula. Selanjutnya ketika bencana datang misalnya, siskamling akan menjadi garda terdepan dalam antisipasi dan menyadarkan warga ketika terlelap. Akan tercipta rasa bahu membahu dari sebuah siskamling. Menurut pendapat Sobat Xpresi Nabil An-Nahar, siswa X.2 SMA 1 Kedungwuni, sudah seperti tradisi, di desanya masih berlaku siskamling atau ronda malam. Dengan tujuan menja-
ga keamanan, beberapa laki-laki akan berkeliling kampung secara bergiliran tiap malam. Beberapa desa juga ada yang sudah lumayan bahkan memiliki hansip yang juga ikut berjaga. “Hal ini tentu cukup membantu, karena masyarakat akan merasa aman dan terlindungi. Namun ternyata ada juga yang hanya sekadar duduk-duduk di pos ronda, mengobrol, minum kopi dan nonton bola. Dan jika sudah seperti ini, ronda malam cenderung beralih tujuan. Ronda malam hanya dijadikan alasan para laki-laki untuk keluar malam.” Apalagi, menurutnya, ketika bulan Ramadhan tiba. Para warga mempunyai tujuan lain dengan diadakannya ronda malam, selain dapat menjaga keamanan juga dapat membangunkan warga untuk santap sahur. Bagi ibu-ibu, tentu hal ini cukup membantu. Banyak dari mereka yang meskipun sudah menyiapkan alarm tetap saja tak bisa bangun. “Dan woro-woro dari para “rondasiana” seperti membunyikan kentongan sambil berkeliling kampung, atau menggunakan microfon masjid cukup membantu untuk membangunkan ibu-ibu yang kemudian harus menyiapkan sahur. Itulah pentingnya ronda malam,” ujarnya. Siskamling juga ikut berperan dalam wujud konsep Bela Negara. Dalam lingkup kecil lagi-lagi siskamling bukan hanya tugas sang satpam, tapi tugas kita semua. Semoga siskamling dapat dan tetap hidup di Negeri kita tercinta ini. Mari kita galakkan kembali Siskamling demi terciptanya lingkungan yang aman, damai dan tentram. (ap15)
Dilakukan Malam Hari Terhindar dari Pencuri “KEGIATAN roanda malam dilakukan untuk menjaga lingkungan masyarakat agar terhindar dari pencuri. Kegiatan ini memiliki manfaat agar tidak terjadi kekacauan dalam masyarakat sehingga keamanan dan ketertiban bisa terjaga Akila Fatiroh, dengan baik. Masyarakat merasa tenang karena SMPN 12 Pekalongan kondisi kampung bisa aman dan terhindar dari tindak pencurian ataupuna kejahatan lainnya.” (ap15)
“RONDA malam berfungsi untuk menjaga ketertiban, keamanan dan ketentraman dalam masyarakat. Kegiatan ini biasanya dilakukan pada malam hari yang dilakukan oleh orang dewasa atau orang tua laki-laki. Masyarakat seharusnya patut senang karena deRini MS ngan adanya ronda malam SMPN 12 Pekalongan maka kampung, desa ataupun kelurahan menjadi lebih aman dari aksi pencurian atau tindakan kejahatan lainnya. Ronda malam membuat masyarakat bisa menjadi lebih tenang dan tentram hidupnya karena perasaan was-was seperti kehilangan harta menjadi sedikit berkurang.” (ap15)
Jaga Tiap Sudut
Menjadi Lebih Nyaman
“RONDA malam adalah kegiatan di masyarakat dengan cara menjaga di setiap sudut tempat tersebut, yang dilakukan pada malam hari di saat kebanyakan orang masih lelap tertidur. Kegiatan ronda malam memberikan jaminan keamanan dan ketentraman yang Sulastri lebih baik di sebuah lingSMPN 12 Pekalongan kungan masyarakat sehingga warganya tidak harus cemas lagi akan adanya kejahatan seperti kasus pencurian. Sebagai bagian dari masyarakat maka alangkah bijaknya jika kita turut ambil bagian untuk bergiliran jaga malam.” (ap15)
“RONDA malam yaitu cara seseorang untuk bisa mengawasi setiap kawasan yang masyarakat setempat tinggali dan sekaligus menjaga lingkungan sekitar. Kegiatan ronda malam bermanfaat untuk menjaga keamanan lingkungan, bisa mengawasi setiap kawasan agar tidak Ana Apriliana ada tindak perbuatan yang SMPN 12 Pekalongan merugikan contohnya seperti pencurian. Adanya ronda malam membuat masyarakat menjadi lebih nyaman tinggal di daerah yang mereka tinggali karena suasananya, menjadi lebih tenteram, lebih baik dan tidak mengalami perbuatan yang tidak mereka inginkan.” (ap15)
Kegiatan Mengamankan Kampung “RONDA malam adalah suatu Dengan banyak keuntungan kegiatan untuk mengamankan adanya ronda malam maka susuatu kampung, desa dah seharusnya jika atau kelurahan yang setiap desa harus medilaksanakan oleh malaksanakan kegiatan syarakat pada malam tersebut yang bisa dihari dengan jumlah lakukan dengan cara sekitar dua atau tiga bergilir. Sehingga keorang. Manfaat ronda jadian seperti penmalam untuk mengcurian dengan hiamankan suatu kamlangnya barang-bapung agar terhindar rang seperti tv, hp, dari bahaya kemaliuang, perhiasan dan Prisca Divakista J P ngan. Ronda malam barang-barang berjuga menciptakan sua- SMPN 12 Pekalongan harga milik masyasana lingkungan rakat bisa dihinmasyarakat mendari. jadi lebih aman dan Tidak usah basejahtera. nyak-banyak kaPriska Apriliana, SMPN 12 Pekalongan
Berkeliling “KEGIATAN ronda malam biasanya dilakukan untuk mengawasi kampung agar terhindar dari kejahatan, salah satunya dengan cara berkeliling kampung. Kegiatan tersebut memiliki manfaat agar kondisi kampung dalam keadaan baik-baik saja, menjaga keamanan lingkungan atau kampung dari bahaya tindak kejahatan seperti pencurian, perampokan, pembunuhan dan lain-lain. Dengan adanya ronda malam, maka kondisi yang ada di masyarakat menjadi lebih nyaman, aman, tenteram sehingga masyarakat tidak perlu lagi merasa khawatir akan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.” (ap15)
rena cukup dengan dua atau tiga orang saja kegiatan ronda malam bisa dilaksanakan. Kegiatan ini dilakukan dengan keikhlasan para warga untuk meluangkan waktunya sehari dalam beberapa minggu. Keikhlasan tersebut pada akhirnya nanti akan mendapatkan ganjaran. Toh jika kampung kita aman, manfaat tersebut juga akan dinikmati oleh kita sendiri. Salah satunya yaitu kampung akan menjadi tenang tanpa kehadiran pencuri-pencuri yang tanpa dosa itu. ‘Ciptakan Lingkungan yang Aman, Pencuri Hilang Warga pun Senang’.” (ap15)
B Indrianisari SE, Wakasek Kesiswaan SMPN 12 Pekalongan
Membantu Ketertiban dan Keamanan “RONDA malam memiliki manfaat untuk membantu ketertiban dan keamanan dalam masyarakat. Selain itu juga bisa meminimalisir tindak kejahatan dengan adanya kegiatan tersebut sehingga keberadaanLOWONGAN nya sangat penting terutama jika berada di daerah yang rawan pencurian. Untuk itu, masyarakat harus lebih proaktif untuk menjaga lingkungannya masing-masing.” (ap15)
FOTO-FOTO WAJAH : M ARIF PRAYOGA
Syaiful Mizar SMPN 12 Pekalongan
Rutin “RONDA malam adalah kegiatan yang dilakukan pada malam hari dan dikerjakan secara rutin untuk menjaga lingkungan agar tetap aman dan nyaman. Adanya ronda malam membuat lingkungan tetap aman dari pencuri ataupun tindak kejahatan lainnya yang membuat masyarakat resah karenanya. Masyarakat harus mendukung sepenuhnya kegiatan ronda malam atau sistem keamanan lingkungan (Sikamling)” (ap15)
LOWONGAN DIBUTUHKAN ADMIN SEGERA, Pria, single, lancar MS. Excel ditempatkan Banjarnegara. Lamaran email ke tris.private@yahoo.com/kirim ke Jl. Kapuk Kamal Muara 9 no.8A Rt03/02 jkt14460. eby/25/2
LOWONGAN
LOWONGAN
LOWONGAN
LOWONGAN
5
6
SELASA, 19 FEBRUARI 2013 RADAR PEKALONGAN
SERBI Ashanty Positif Radang Selaput Otak ASHANTY dipastikan terkena penyakit radang selaput otak. Hal ini disampaikan Anang Hermansyah saat ditemui di RS.MMC, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (18/2). “Ashanty dirujuk ke ahli internis. Ia kena radang selaput Ashanty otak,” ujar Anang. Akibat penyakit ini, Ashanty harus istirahat total di rumah sakit. “Dia harus bedrest, full istirahat. Kalau besok ga enak lagi, dia harus di MRI. Semalam sih udah CT scan,” sambung Anang. Sebelum dirawat di RS. MMC, Anang sempat membawa istrinya tersebut ke RS. Gandaria karena mengalami sakit kepala yang tiada henti. “Kemarin pulang dari Purwokerto dan Surabaya enggak masalah. Di jakarta syuting malam itu panas dingin, kami ke Gandaria dulu semalam, ternyata merujuk ke ahli syaraf karena pusingnya enggak selesai, obat apa saja, obat enggak mempan,” pungkas Anang. (kpl)
Biar Cepat Bebas, Nikita Willy Biayai Persidangan Diego? SETEL AH menjalani beberapa kali persidangan, akhirnya bintang sepak bola sekaligus kekasih Nikita Willy, Diego Michiels mau memenuhi permintaan hakim memberi uang santunan kepada pihak korban, Mef Paripurna. “Sudah, dilakukan ibu Yora (ibunda Nikita), foto ini mewakili semua. Sudah dibiayai. ArNikita Willy tinya begini, keluarga Mef sambut kami, ini musibah yang tidak bisa dihindari dan tidak diinginkan oleh semuanya,” ujar kuasa hukum Diego, Kapitra Ampera, usai menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (18/2). Pihak Diego memberikan uang santunan kepada korban sebesar Rp30 juta. Namun mereka menolak uang tersebut sebagai uang perdamaian. “Uang penggantian luka-luka. Dia minta kan Rp30 juta, nah itu lebih di atasnya. Tapi bukan uang perdamaian, uang keprihatinan,” tegasnya. Ibunda Nikita, Yora, mengungkapkan uang santunan yang lebih dari Rp30 juta itu diberikan kepada korban untuk biaya pengobatan. Namun dia membantah uang tersebut dari kocek anaknya. “Ya di atas segitulah. Itu biaya Mef yang ada di kuitansi, itu kami ganti semua biaya pengobatan. Dan ini dari dompet Diego, masa dari dompetnya Nikita sih,” tandasnya. Pemain Timnas naturalisasi asal Belanda ini bersama lima rekannya terbukti melakukan penganiayaan terhadap Mef Paripurna di Domain Bar, Senayan City, November 2012 lalu. Mereka ditetapkan sebagai tersangka usai mengakui perbuatannya yang terekam kamera pengawas di area parkir B2 Gedung Senayan City. Selain itu, hasil visum korban juga menguatkan penetapan status itu. (nsa)
Rieke Dyah Pitaloka Diteror, Ke-Islamannya pun Ditanyakan SEJAK memutuskan terjun ke dunia politik, Rieke Dyah Pitaloka sudah siap dengan konsekuensi yang akan dihadapinya. Apalagi jika dirinya berbenturan dengan penguasa. Beberapa kali dirinya sempat mendapat teror karena sikapnya. Tahun lalu dia mengaku mendapat teror dari orang yang tidak dikenal dengan melemparkan bangkai anjing ke rumahnya. Rieke menduga hal itu karena sikap politiknya yang tidak sejalan dengan kebijakan pemerintah. Tapi tidak menyurutkan perjuangannya. Ketika memutuskan untuk ikut dalam bursa pencalonan Gubernur Jawa Barat, teror, intimidasi masih diterima Rieke. Bahkan ada yang mencoba menguji kesabarannya dengan mempertanyakan ke-Islamannya. “Ada lah, black campaign, saya dibilang nggak pernah sholat, pernah ada yang mengatakan face to face ke saya, ‘Anda Islam bukan?’ Apakah harus pengumuman kalau saya sholat? Itu hal yang menyakitkan. (kpl)
RADIO
Nirina Zubir Warnai Rambut SEBELUM menikah dengan Ernest Fardiyan Sjarif, Nirina Zubir rajin ganti warna rambut. Namun semenjak hamil kebiasaan itu ditinggalkan. Setelah kelahiran anak keduanya, presenter kelahiran 12 Maret 1980 itu kembali mencoba warna rambut lagi. “Yang pasti sih ini perjuangan lagi. Dulu selalu berubah warna rambut, merah dan lain-lain. Memang suka sih. Begitu nikah dan punya anak, hamil nggak warnai rambut lagi,” ujarnya saat ditemui di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan. Memang sebelum menikah Nirina kerap kali menggonta ganti warna rambutnya, namun setelah menikah, ibu satu anak itu melakukan banyak pertimbangan untuk melakukannya. “Dulu berani berek-
sperimen karena pendek. Sekarang agak mikir-mikir sih mau diwarnain,” katanya. Setelah hampir dua tahun tidak mengecet rambutnya, dia merasakan sesuatu yang berbeda dan beruntungnya, suaminya menyukainya. “Wah gimana gitu. Ngerasa ada sesuatu yang kena. Suamiku bilang ‘kamu berubah’ ya setelah warnai lagi dipuji sama suami. Aku merasa it’s so me,” ungkapnya. Setelah dipuji oleh suami, Nirina merasa dirinya muda kembali dan tidak kalah dengan penampilan anak-anak girlband. “Lumayanlah bagus bisa bersaing sama Cherry Belle dan JKT48,” pungkasnya. (kpl)
Diancam Keluarga Eza, Ardina Rasti Minta Perlindungan LPSK
Ardina Rasti SETELAH dianiaya bekas kekasihnya, Eza Gionino, Ardina Rasti menyambangi kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK). Dia meminta perlindungan karena telah diancam keluarga Eza. “Pengajuannya per 26 Januari ya. Itu Rasti datang sendiri ke LPSK,” ujar Anggota
LPSK bagian Penanggungjawab Pemenuhan Hak Saksi dan Korban, Lili Pintauli Siregar saat ditemui di kantor LPSK, Gedung Perintis Kemerdekaan, Jakarta. Sedangkan Humas LPSK, Maharani Siti Shopia (Rani), mengungkapkan Rasti datang sambil menangis meminta perlindungan. Rasti meminta perlindungan karena mendapat ancaman dari keluarga Eza. “Waktu itu Rasti datang sendiri, ketemu saya di sini. Dia cerita sambil nangis. Dia datang meminta perlindungan ke LPSK, karena mengaku diancam keluarga pelaku supaya tidak melanjutkan proses hukum. Dia diintimidasi lewat SMS, disuruh jangan macam-macam,” timpal Rani sambil mengingat. Rani melihat kondisi Rasti sangat memprihatinkan. Tak dipungkiri, Rasti mengalami trauma yang teramat dalam. “Kita lihat kondisinya cukup berat, trauma juga. Penderitaan yang dia alami cukup dalam,” tandasnya. (nsa)
Raffi Ahmad Mesra dengan Wanda Hamidah SETELAH Raffi Ahmad merayakan ultah ke-27 di BNN, Minggu (17/2), hari ini beredar foto mesranya dengan Wanda Hamidah di Twitter. Kabar itu pun sudah sampai ke telinga Yuni Shara. Apa tanggapan mantan kekasih Raffi yang beberapa hari lalu ditolak ketika menjenguk ke BNN itu? Usai manggung dalam acara ‘Keren’ di TVRI, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (18/ 2) Yuni tampak menghindari awak media yang hendak mewawancarainya. Saat dimintai tanggapannya mengenai foto mesra Raffi dan Wanda, ia pun hanya melempar senyum.
Tanpa sepatah kata pun Yuni langsung melenggang masuk ke mobilnya. Sebelumnya, dalam acara tersebut Yuni membawakan dua buah tembang. Foto yang berbedar di Twitter tersebut memperlihatkan Wanda tengah menyandarkan kepalanya di punggung Raffi. Anggota DPRD RI DKI Jakarta itu tampak mengenakan kaos berwarna merah. Sementara Raffi terlihat tengah menikmati makanan nasi bungkusnya sambil lesehan. Dalam foto itu juga tampak rekanrekan Raffi di antaranya Olga Syahputra dan Denny ‘Cagur’. (mmu)
Nirina Zubir
Anne J Cotto Tanyakan Eza Gionino Masih Down Ditahan Polres Kondisi Putranya SUAMI Anne J Cotto, Mark Hanusz sempat membawa foto seksi istrinya itu ke persidangan cerainya. Sikap itu pun sempat ditentang oleh Anne. Kini, Anne pun seperti tak mau membahas hal tersebut lagi. Ia pun memilih untuk membahas kondisi putranya yang kini bersama sang suami. “Saya ngga perlu komentar, dari segi mengikuti karier saya,” ujarnya usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (18/2). “Saya tidak kehilangan momen sejak lahir sampai detik ini. Seorang ibu akan tahu every single perkembangan anak,” sambungnya. Anne sendiri mengaku sangat rindu untuk bertemu dengan sosok putranya itu. Apalagi diketahui bahwa putra semata wayangnya kini tengah sakit. “Hari ini saya dengar dia sakit. Mommy I miss you, kapan jemput saya. Saya tahu sekali mungkin anak sakit dia pasti butuh ibu. (ast)
RADIO
RADIO
EZA GIONINO sudah sejak 30 Januari lalu ditahan di Polres Jakarta Selatan. Sampai saat ini, Eza pun masih merasa down dengan penahanannya itu.Eza Gionino Masih Down Ditahan Polres Hal itu disampaikan oleh kuasa hukum Eza, Hendarsam Marantoko saat berbincang melalui ponselnya, Senin (18/2). Namun, di sisi lain, Hendarsam pun melihat kondisi fisik kliennya itu baik-baik saja. “Kondisi secara fisik sehat, mungkin psikis dia masih ada sedikit down. Itu yang kami khawatirkan. Ya memang enggak sesegar sepeti biasa. Kalau ini berlarut-larut kami khawatirkan bisa
RADIO
RADIO
Eza Gionino mengganggu kesehatan,” ujar Hendarsam. Hendarsam menuturkan klien-
RADIO
nya sebenarnya sempat mengeluhkan sakit di lambungnya. Namun, sebenarnya yang paling dikhawatirkan adalah kondisi dari ibudannya. “Kemaren sih sempat bilang. Ada sakit di lambung. Lambung itu kan dari pikiran. Mudah-mudahan nggak ada apa-apa,” jelasnya. “Yang juga dikhawatirkan, ibunya itu kan juga bisa terganggu, beliau punya penyakit jantung,” sambungnya. Sedangkan, untuk proses hukumnya sendiri Eza telah mengajukan penangguhan penahan. Proses penangguhan pun sampai saat ini masih berjalan. (ast)
RADIO
SAMBUNGAN
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
PSSI-KPSI Sepakat Gelar Kongres 17 Maret JAKARTA - Konflik antara PSSI dan KPSI mulai menemui titik terang. Dalam pertemuan di gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Senin (18/2) malam, kedua pihak sepakat untuk menggelar kongres bersama pada 17 Maret 2013. Kongres 17 Maret ini digelar untuk mendahului rapat Exco FIFA yang akan digelar 20 Maret 2013. Dalam pertemuan Exco FIFA tersebut, akan dibahas lagi nasib Indonesia. “Hari Minggu 17 Maret kedua pihak sepakat untuk menggelar kongres PSSI. Insya Allah akan digelar di Jakarta,” kata Menpora Roy Suryo saat menggelar konferensi pers di Kantor Kemenpora, Senin (18/2) malam. Kongres tersebut nantinya akan diselenggarakan bersama
ADE SINUHAJI/JPNN
KONFERENSI PERS - Menpora Roy Suryo didampingi Djohar Arifin dan La Nyalla Matalitti, saat menggelar konperensi pers di kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (18/2) malam.
oleh pihak PSSI dan KPSI serta akan dikawal oleh Rita Subowo. Bila kongres ini sukses maka KPSI sepakat untuk menyatakan diri bubar. “Kongres nanti diselenggarakan bersama oleh PSSI dan KPSI. Ibu Rita Subowo juga akan ikut mengawal. Jika kongres sukses maka KPSI akan membubarkan diri,” te-
rang Roy. Kesepakatan ini merupakan hasil pertemuan Menpora, PSSI, dan KPSI ini dilaksanakan untuk membahas surat FIFA kepada Menpora Roy Suryo tertanggal 13 Februari 2013. Ketua Umum PSSI Djohar Arifin terlebih dahulu hadir di Gedung Kemenpora. Djohar
sempat berbincang sedikit dengan wartawan untuk kemudian langsung menuju ruang pertemuan. Dari pengamatan JPNN, tidak tampak pengurus PSSI yang ikut datang ke Gedung Kemenpora dan mendampingi Djohar. Kubu KPSI yang pertama hadir di Kemenpora adalah Djoko Driyono dan Hinca Panjaitan. Namun tidak lama berselang Ketua Umum PSSI KLB Ancol La Nyalla Mattalitti ikut hadir di Kemenpora. Setelah kedatangan La Nyalla, pengurus KLB Ancol kompak menuju ruang pertemuan. Saat konferensi pers usai rapat, Roy Suryo didampingi oleh Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husein dan Ketua PSSI KLB Ancol La Nyalla Mattalitti. (abu/jpnn)
Membersihkan Gorong-Gorong Buntu di Otak dari halaman 1 Mencoba merasakan cuci otak ini bisa dianggap penting, bisa juga tidak. Saya ingin mencobanya karena ini merupakan metode baru untuk membersihkan saluran-saluran darah di otak. Agar terhindar dari bahaya stroke atau perdarahan di otak. Dua bencana itu biasanya datang tibatiba. Kadang tanpa gejala apaapa. Dan bisa menimpa siapa saja. Saya tahu, metode cuci otak Dokter Terawan ini masih kontroversial. Pendapat kalangan dokter masih terbelah. Masih banyak dokter yang belum bisa menerimanya sebagai bagian dari medical treatment. Pengobatan model Dokter Terawan, ahli radiologi yang berumur 48 tahun, yang berpartner dengan Dokter Tugas, ahli saraf yang berumur 49 tahun, ini masih terus dipersoalkan. Dia masih sering “diadili” di rapat-rapat profesi kedokteran. Saya terus mengikuti perkembangan pro-kontra itu. Termasuk ingin tahu sendiri secara langsung seperti apa cuci otak itu. Dengan cara menjalaninya. Kesempatan itu pernah datang, tapi beberapa kali tertunda. Sebab, ada pasien yang lebih mendesak untuk ditangani. Sebagai orang sehat, saya harus mengalah. Kamis malam lalu kesempatan itu datang lagi. Seusai sidang kabinet di istana, saya langsung masuk RSPAD Gatot Subroto. Berbagai pemeriksaan awal dilakukan malam itu: periksa darah, jantung, paruparu, dan MRI. Dan yang juga penting dilakukan Dokter Tugas adalah ini: pemetaan saraf otak. Beberapa tes dilakukan. Untuk mengetahui kondisi saraf maupun fungsi otak. Keesokan harinya, pagipagi, saya sudah bisa menjalani cuci otak di ruang operasi. Saya sudah tahu apa yang akan terjadi karena dua minggu sebelumnya istri saya sudah lebih dulu menjalaninya. Saat itu saya menyaksikan dari layar komputer. Cuci otak ini dimulai dengan irisan pisau di pangkal paha. Saat mengambil pisau,
seperti biasa, adalah saat dimulainya Dokter Terawan menyanyikan lagu kesukaannya, Di Doa Ibuku. Perhatian saya pun terbelah: mendengarkan lagu itu atau siap-siap merasakan torehan pisau ke pangkal paha yang tidak dibius. Tiba-tiba Dokter Terawan mengeraskan suaranya yang memang merdu. Saya pun kian memperhatikan lagu itu. Saat puncak perhatian saya ke lagu itulah, rupanya Dokter Terawan menorehkan pisaunya. Tipuan itu berhasil membuat rasa sakit hanya melintas sekilas. Dan Dokter Terawan terus menyanyi: Di waktu masih kecil Gembira dan senang Tiada duka kukenang Di sore hari nan sepi Ibuku berlutut Sujud berdoa Kudengar namaku disebut Di doa ibuku Sebuah lagu yang isinya kurang lebih saya alami sendiri saat saya masih kecil, sebelum ibu saya meninggal saat saya berumur 10 tahun. Otomatis perhatian saya ke lagu itu. Itulah cara Dokter Terawan membius pasiennya. Saya jadi teringat saat memasuki ruang operasi menjelang ganti hati enam tahun lalu di RS Tianjin, Tiongkok. Ruang operasi dibuat ingarbingar oleh lagu rock yang lagi top-topnya saat itu di sana: Mei Fei Se Wu, yang berarti bulu mata menari-nari. Sebelum lagu berbahasa Mandarin itu berakhir, saya sudah tidak ingat apa-apa lagi: Saya dimatikan selama 13 jam. Demikian juga Dokter Terawan. Sambil terus menyanyikan Di Doa Ibuku, dia mulai memasukkan kateter dari luka di pangkal paha itu. Lalu mendorongnya menuju otak. Kateter pun terlihat memasuki otak kanan. “Sebentar lagi akan ada rasa seperti mint,” ujar Terawan. Benar. Di otak dan mulut saya terasa pyar yang lembut disertai rasa Mentos yang ringan. Itulah rasa yang ditimbulkan oleh cairan pembasuh yang disemprotkan ke saluran darah di otak. “Rasa itu muncul karena sensasi saja,” katanya.
Hampir setiap dua detik terasa lagi sensasi yang sama. Berarti Dokter Terawan menyemprotkan lagi cairan pembasuh lewat lubang di dalam kateter itu. Saya mulai menghitung berapa pyar yang akan saya rasakan. Kateter itu terus menjelajah bagian-bagian otak sebelah kanan. Pyar, pyar, pyar. Lembut. Mint. Ternyata sampai 16 kali. Begitu dokter mengatakan pembersihan otak kanan sudah selesai, saya melirik jam. Kira-kira delapan menit. Kateter lantas ditarik. Ganti diarahkan ke otak kiri. Rasa pyar-mint yang sama terjadi lagi. Saya tidak menghitung. Perhatian saya beralih ke pertanyaan yang akan saya ajukan seusai cuci otak nanti: Mengapa dimulainya dari otak kanan? Usai mengerjakan semua itu, Terawan menjawab. “Karena terjadi penyumbatan di otak kiri Bapak,” katanya. Hah? Penyumbatan? Di otak kiri? Mengapa selama ini tidak terasa? Mengapa tidak ada gejala apa-apa? Mengapa saya seperti orang sehat 100 persen? Dokter Terawan, kolonel TNI-AD yang lulusan Universitas Gadjah Mada Jogjakarta dengan spesialisasi radiologi dari Universitas Airlangga Surabaya itu, lantas menunjuk ke layar komputer. “Lihat sebelum dan sesudahnya,” ujar Terawan. Sebelum diadakan pencucian, satu cabang saluran darah ke otak kiri tidak tampak di layar. “Mestinya bentuk saluran darah itu seperti lambang Mercy. Tapi, ini tinggal seperti lambang Lexus,” katanya. Setiap orang ternyata memiliki lambang Mercy di otaknya. “Nah, setelah yang buntu itu dijebol, lambang Mercynya sudah kembali,” katanya sambil menunjuk layar sebelahnya. Jelas sekali bedanya. Karena saluran yang buntu itu, beban gorong-gorong di otak kanan terlalu berat. “Lama-lama bisa terjadi pembengkakan dan pecah,” katanya. “Lalu terjadilah perdarahan di otak,” tambahnya. Alhamdulillah. Puji Tuhan. Saya pun langsung teringat Pak Sumaryanto Widayatin, deputi menteri BUMN bidang infrastruktur dan logistik yang
hebat itu. Yang juga ketua alumni ITB itu. Yang idenya banyak itu. Yang terobosan birokrasinya tajam itu. Sudah hampir setahun terbaring tanpa bisa bicara dan hanya sedikit bisa menggerakkan anggota badan. Saluran darah ke otaknya pecah justru di tengah tidurnya menjelang dini hari. Saya sungguh menyesal tidak menyarankannya ke Terawan sebelum itu. Penyesalan panjang yang tidak berguna. Kini, setelah perawatan yang panjang oleh istrinya yang hebat, Pak Sum memang terlihat kian segar dan pikirannya tetap hidup bergairah, tapi masih perlu banyak waktu untuk bisa bicara. Setelah cuci otak ini berhasil membersihkan gorong-gorong yang buntu, saya kembali ke kamar. Kaki tidak boleh bergerak selama tiga jam. Tapi, sore itu saya sudah bisa terbang ke Surabaya. Untuk merayakan Imlek bersama masyarakat Tionghoa dan besoknya mengadakan khataman Alquran bersama para hufadz di rumah saya. Tiap hari Dokter Terawan sibuk dengan antrean yang panjang. Ada yang karena sakit, ada juga yang karena ingin tetap sehat. Bagi yang cito, akan langsung ditangani. Tapi, bagi yang sehat, antrenya sudah mencapai tiga bulan. Sebab, hanya sekitar 15 orang yang bisa ditangani setiap hari. Lebih dari itu, bisa-bisa Terawan sendiri yang akan mengalami perdarahan di otaknya. Belum diterimanya metode itu oleh dunia kedokteran di seluruh dunia membuat gerak Terawan terbatas. Misalnya tidak bisa secara terbuka mengajarkan ilmunya itu ke dokterdokter lain agar antrean tidak terlalu panjang. Sampai hari ini, baru dialah satu-satunya di dunia yang bisa melakukan cara itu. Kalau profesi dokter tidak segera bisa menerima metode itu, jangan-jangan Persatuan Insinyur Indonesia yang akan segera mengakuinya. Anggap saja Terawan ahli membersihkan gorong-gorong yang buntu. Hanya, gorong-gorong itu letaknya tidak di Bundaran HI. (*)
Satlantas Amankan 20 Bentor dari halaman 1 Kasatlantas Polrestabes Semarang AKBP Faizal mengatakan, razia itu dilakukan menyusul mulai menjamurnya bentor di Kota Semarang. Padahal keberadaan bentor tersebut melanggar UU No 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan. ”Bentor tidak termasuk dalam pasal 47 ayat (2) dan bukan masuk jenis kendaraan yang dilegalkan,” katanya kemarin. Dari sisi keselamatan, lanjut Faizal, bentor tidak ada jami-
nan pasti. Mestinya semua kendaraan bermotor yang beroperasi di jalan wajib melakukan pengujian, di antaranya uji tipe yakni fisik, laik jalan, serta penelitian rancang bangunan. Hal ini sesuai dengan pasal 49 Undang-Undang No 22 tahun 2009 jo pasal 123 PP No 55 tahun 2012 tentang uji tipe kendaraan bermotor. ”Tapi dalam kenyataannya, bentor tidak mengindahkan aturan dan hanya dirakit di bengkel tanpa memedulikan unsur keselamatan,” ujarnya. Diakui Faizal, bentor sampai
saat ini belum mendapatkan sertifikat uji tipe dari Direktur Jenderal Perhubungan Darat dan Kementerian Perhubungan. Selain itu, bentor juga melanggar pasal 3 ayat 1 Keputusan Menteri Perhubungan No. KM.9 tahun 2004 tentang pengujian kendaraan bermotor. ”Setiap kendaraan bermotor, kereta gandeng, dan kereta tempelan, sebelum disetujui untuk diimpor atau diproduksi dan atau dirakit masal harus dilakukan uji tipe. Sedangkan bentor tidak ada, jadi ilegal,” tegasnya.
Dalam razia itu, pemilik bentor langsung ditindak dan ditilang. Sebab, selain bentor tidak dilengkapi surat resmi, banyak pemiliknya yang tidak membawa SIM. Faizal mengimbau warga tidak menggunakan bentor. Baik untuk angkutan orang maupun barang. ”Secara keselamatan tidak terjamin, apalagi untuk mengangkut barang dalam jumlah banyak. Jadi, kami berharap masyarakat sadar dan menggunakan alat transportasi yang aman dan nyaman,” pesannya. (fth/aro/ce1)
Curi Hp, Wanita Penjual Stiker Ditangkap Warga dari halaman 1 Kasubag Humas Polres Pekalongan AKP Margono, Senin (18/2), mengatakan, penangkapan terhadap tersangka bermula ketika tersangka yang berprofesi sebagai penjual stiker bertuliskan doa-doa dengan keliling. Namun sesampai di rumah Suprapti (50), warga Dukuh Tengah Desa Kebonagung, Kecamatan Kajen, tersangka masuk ke rumah korban yang dalam kondisi terbuka. Tersangka yang mengetahui kon-
disi rumah kosong dan melihat HP Nokia X2 di lantai rumah bagian dalam, ia langsung mengambil HP tersebut. “Usai mengambil HP, tersangka mematikan Hp tersebut yang selanjutnya dimasukan ke dalam tas dan melanjutkan jualan keliling kampung,” jelasnya. Kemudian ketika tersangka keliling kampung, lanjut Kasubag Humas, korban mengetahui HP-nya hilang. Dari situ korban memiliki kecurigaan terhadap tersangka. Selanjutnya, korban memberitahu-
kan kepada Abdul Priono (35) dan Muhammad Khairudin (36) dan melakukan pengejaran. “Saat diamankan, tersangka berusaha mengelak, namun setelah dibawa ke rumah korban dan dilakukan penggeledahan pada tasnya, ditemukan HP milik korban. Dengan adanya barang bukti berupa HP tersebut, tersangka selanjutnya dilaporkan ke Polsek Kajen,” lanjutnya. Adanya kejadian itu, korban mengalami kerugian Rp 500 ribu. Sementara kasus ini
masih dalam penyidikan, dan tersangka harus mendekam di sel tahanan Polsek Kajen. Tersangka kini dijerat Pasal 362 KUHP tentang pencurian biasa dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. Untuk itu, Kasubag Humas mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menaruh barang berharga disembarangan tempat, dan apabila kondisi rumah kosong untuk ditutup dan dikunci. “Itu dilakukan untuk menghindari adanya pencurian,” imbau AKP Margono. (yon)
RADAR PEKALONGAN
7
PAN Usulkan 4 Bacawagub dari halaman 1 Sementara bacawagub yang diusulkan PD masing-masing Hadi Prabowo, Sulistyo (ketua umum PGRI) dan Kukrit SW. “Ternyata ada dua nama yang sama. Namun itu hanya kebetulan. Di antara kami sebelumnya tidak ada rembugan soal usulan nama bacawagub itu. Karena selama ini kita juga belum pernah membicarakan soal posisi calon wakil itu,” kata juru bicara DPW PAN Wahyudin Noor Ali kepada wartawan kemarin. Wahyudin mengatakan, pada awalnya PAN hanya mengantongi nama Hadi Prabowo, Wahyu Kristianto dan Kukrit. Namun beberapa hari ini masuk nama baru yaitu Hasan Toha Putra. PAN tidak asal memilih keempat figur itu. Semuanya sudah diperhitungkan dengan matang. “Nama-nama sudah kita
serahkan ke DPP PAN dan juga Pak Bibit. Kita tidak menyerahkan nama-nama itu ke Partai Demokrat,” kata anggota Fraksi PAN DPRD Jateng ini. Goyud—sapaan Wahyudinmengatakan, untuk cawagub ini PAN hanya sekadar menyerahkan nama-nama saja. Soal siapa nanti yang akan dipilih, semuanya diserahkan ke cagubnya. Karena PAN juga tidak akan protes kalau ternyata cagub memilih figur lain. “Soal cawagub diserahkan Pak Bibit, maka yang lebih agresif melakukan komunikasi dengan bacawagubnya juga biar Pak Bibit sendiri,” tegasnya. Sebelumnya, Sekretaris DPD Partai Demokrat Jateng Dani Sriyanto mengatakan DPD PD Jateng telah mengirim surat ke DPP agar segera menerbitkan surat rekomendasi
untuk calon gubernur Bibit Waluyo. Surat bernomor 11/ DPD.PD/II/2013 tertanggal 16 Februari 2013 yang ditandatangani Ketua DPD Sukawi Sutarip dan Sekretaris DPD Dani Sriyanto, sudah diberikan ke pengurus DPP PD Jero Wacik Minggu lalu. “Kami minta segera diterbitkan rekomendasi karena waktu pendaftaran sudah dekat,” kata Dani Sriyanto. Selain meminta rekomendasi segera dikeluarkan, pihaknya juga mengusulkan beberapa nama calon wakil gubernur. Pilihan pertama adalah para kader Partai Demokrat, tapi demi menghormati koalisi dengan Partai Amanat Nasional, Demokrat juga mengusulkan tiga nama dari eksternal, yaitu Sekda Jateng Hadi Prabowo, Ketua PB PGRI Sulistyo, dan Ketua Kadin Jateng Kukrit Suryo Wicaksono. (saf/jpnn/ton/ce1)
Mentan Suswono Diperiksa KPK 7 Jam dari halaman 1 “Sebagaimana tadi saya datang saya dipanggil sebagai saksi. Dan tentu saja, sebagai saksi saya sampaikan apa adanya,” paparnya. Dia juga menegaskan tidak terkait dalam kasus ini. Mantan anggota DPR itu pun menyatakan dirinya tak ada kaitannya dengan empat orang yang sudah ditetapkan KPK sebagai tersangka. “Sebagaimana saya sudah saya nyatakan saya tidak ada terkait dalam kasus ini, dan tidak terkait dengan empat tersangka ini,” ungkap Sus-
wono. “Saya memberikan keterangan apa adanya, posisi saya sebagai saksi,” pungkas Suswono. Sementara itu, Menteri Pertanian Suswono mengakui adanya pertemuan di sebuah hotel di Medan, Sumatera Utara, beberapa waktu lalu. Namun, Suswono membantah pertemuan itu membahas masalah kuota impor daging sapi. Masalah itu juga ditanyakan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat memeriksa Suswono, Senin (18/2). “Ya tentu saja saya ditanyai (penyidik, red),”
kata Suswono. Ia mengaku sudah menjelaskan apa adanya. Dia membantah terkait dengan kasus yang melanda empat tersangka yang sudah ditetapkan KPK itu. Suswono sejak sekitar pukul 13.30 menjalani pemeriksaan di KPK. Ia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera Luthfi Hasan Ishaaq. Selain Luthfi KPK sudah menetapkan tiga tersangka lainnya. Yaitu Ahmad Fatanah orang dekat Luhfi, dan dua Direktur PT Indoguna Utama, Arya Abdi Effendi dan Juard Effendi. (boy/jpnn)
KPU Coret 67 Ribu Pemilih... dari halaman 1 pemilih dalam DP4 Pilgub Jateng dari Dispendukcapil Kabupaten Semarang terdata sebanyak 817.669 orang. Selanjutnya petugas pemutakhiran data pemilih (PPD) melakukan pencocokan dan penelitian (coklit). Setelah ditetapkan menjadi daftar pemilih sementara (DPS) berkurang menjadi 749.941 orang. Sisanya 67 ribu orang namanya dicoret sebagai pemilih karena tidak memenuhi syarat. DPS ter-
sebut juga telah diserahkan ke KPUD Jateng dan Panwas Kabupaten Semarang, Sabtu (16/2) lalu. Data tersebut diserahkan dalam bentuk soft copy atau compact disk (CD). “Daftar pemilih sementara (DPS) sudah ditetapkan pada 8 Februari 2013 dan diumumkan kepada masyarakat sejak 9 Februari lalu,” jelas Agoes Hasto, Senin (18/2). Ditambahkan anggota KPU, Guntur Suhawan, diumumkannya DPS tersebut agar diketahui masyarakat. Sehingga bila ada kesalahan bisa
langsung mengajukan laporannya. Masyarakat bisa mengajukan lewat PPDP, PPS, PPK atau langsung ke KPU. Selain itu masyarakat bisa menanyakan ke KPU soal namanya sudah masuk daftar pemilih atau belum. “Jika ada yang memenuhi syarat, tetapi belum masuk dalam DPS segera melapor. Sehingga bisa dilakukan perbaikan, sebelum DPS ditetapkan menjadi daftar pemilih tetap (DPT) pada 1 April 2013 mendatang,” tutur Guntur. (tyo/aro/ce1)
Curi HP Santri, Residivis Babak Belur... dari halaman 1 mengatakan, penangkapan terhadap tersangka dilakukan karena pihaknya menerima laporan ada seorang pencuri yang telah diringkus warga setelah mengambil dua HP milik santri Ponpes tersebut. Kronologinya, bermula saat seorang santri Ponpes Syafii Akrom, Nur Wahidin (22), hendak beranjak tidur sekira pukul 02.00 WIB. Tiba-tiba, yang bersangkutan melihat tersangka keluar dari kamar Rohani (24), yang juga menjadi santri setempat. “Saat ketahuan itu, tersangka berusaha melarikan diri sambil membawa dua buah HP curiannya,” kata dia, kemarin (18/2). Karena tersangka melarikan diri, saksi yang melihat langsung berteriak maling-maling. Teriakan itu mengundang santri lainnya dan warga setempat untuk ikut mengejar
Dubai Saingi New York... dari halaman 1 Dubai Eye ini akan menjadi bagian dari proyek ambisius Bluewaters Island yang merupakan komplek hiburan. Pulau buatan itu akan selesai dikerjakan pada 2015 mendatang dan pembangunan sarananya pada 2016. Proyek ini sendiri bagian dari 5 taman hiburan sekelas Universal Studios dan mall terbesar sedunia. “Dubai Eye pastinya akan mendominasi langit Dubai,” ucap Abdullah Al Habbai, kepala Meraas Holding. “Proyek ini akan terus berlangsung untuk membangun reputasi Arab sebagai pemimpin dunia di bidang hiburan.” Pembangunan Dubai Eye sendiri akan dimulai Juni mendatang. Dari sana akan menawarkan pemandangan garis pantai Dubai dan Burj Al Arab, Palm Jumeirah serta Burj Khalifa. Nilai proyeknya diperkirakan menelan biaya sebesar USD 1,6 miliar (Rp 15,44 triliun). (wk/mr)
tersangka. Tak jauh dari lokasi, tersangka akhirnya berhasil ditangkap warga. Karena kesal atas perbuatan tersangka, warga pun sempat menghajar tersangka hingga babak belur. Namun kemudian tersangka berhasil diamankan oleh anggota Polsek Pekalongan Selatan, berikut barang bukti dua unit HP milik korban yang bernama Rohani. Karena pencurian ini, korban menderita kerugian hingga Rp700 ribu. “Tersangka sudah kita periksa dan akan dibawa ke ruang tahanan Mapolres Pekalongan Kota sembari menunggu proses hukum lebih lanjut. Tersangka akan dijerat dengan Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal tu-
juh tahun penjara,” tandasnya. Di hadapan penyidik, tersangka Mustofa mengakui telah memasuki sebuah kamar santri Ponpes Syafii Akrom dan mengambil dua HP yang ditaruh di atas lemari di dalam kamar. “Rencananya akan saya jual dan uangnya untuk jajan dan beli rokok,” kata pemuda yang mengaku sehariharinya bekerja sebagai tukang batu ini. Tersangka juga mengakui, sebelumnya pernah dipenjara selama enam tahun karena kasus pencurian sebuah kotak amal pada tahun 2010 silam. “Dulu tahun 2010 saya pernah dipenjara karena nyuri kotak amal. Sekarang saya sudah kapok gak akan mencuri lagi,” ujarnya. (way)
KADAR GULA DARAH KEMBALI NORMAL DENGAN GENTONG MAS Sudarmi, seorang pensiunan PNS kini tahu bagaimana mengatasi diabetes yang telah 10 tahun dideritanya, “Setelah minum Gentong Mas secara rutin selama 2 bulan, kini kadar gula darah saya sudah normal (160 mg/ dL), stamina pun.” Terang wanita berusia 68 tahun tersebut dengan gembira. Diabetes adalah peningkatan kadar glukosa darah akibat kekurangan insulin baik yang sifatnya absolut maupun relatif atau resistensi reseptor insulin. Diabetes melitus sangat erat kaitannya dengan mekanisme pengaturan gula normal. “Dulu... Kadar gula darah saya sampai 377 mg/ dL. Kalau sudah tinggi, aktifitas jadi sering terganggu, badan jadi sering pegal-pegal dan kuduk terasa kaku. Mungkin penyebabnya karena keturunan.” Jelas wanita yang akrab disapa-Darmi tersebut. Sebenarnya, banyak bahan-bahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai obat, namun masyarakat kita yang pada umumnya memiliki ketergantungan tinggi pada obat kimia untuk menyembuhkan penyakitnya, banyak yang belum mengetahui manfaat dari obat alami tersebut. “Dulu saya berobat ke dokter dan mencoba pengobatan alternatif, tapi sekarang tidak lagi! Apalagi Gentong Mas itu terbuat dari bahan-bahan yang alami, membuat saya makin percaya.” Ungkapnya. Dengan tubuh yang sehat, kini wanita yang tinggal di Desa Karang Anyar, Kec. Karang Anyar, Kab. Kebumen, Jawa Tengah tersebut dapat menjalani aktifitasnya dengan nyaman tanpa terganggu diabetes. Ia pun berharap pengalaman baik yang dirasakannya dapat bermanfaat bagi orang lain, “Mudah-mudahan pengalaman saya ini bermanfaat bagi orang
lain.” Pungkasnya. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti manfaatnya bagi penderita dari berbagai penyakit, termasuk diabetes. Habbatussauda yang dikandung Gentong Mas dipercaya dapat meningkatkan fungsi insulin dan mengurangi resistensi reseptor insulin, sedangkan Gula Aren berperan dalam optimalisasi kerja reseptor insulin. Gentong Mas juga mengandung Chromium yang efektif memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin sehingga meringankan kerja pankreas. Dibandingkan dengan Gula Tebu, Gula Aren mempunyai lebih banyak kandungan makro dan mikronutrien. Indeks glisemik yang terdapat dalam Gula Aren sangat aman bagi penderita diabetes, yaitu hanya 35 (aman jika indeks glisemik dibawah 50) sehingga mampu menjaga dan merawat pankreas agar tetap berfungsi dengan baik. Meski demikian, untuk mendapatkan hasil maksimal, disarankan untuk mengatur pola makan, olahraga, pengaturan berat badan seideal mungkin, diet rendah lemak, kontrol stress, dan menghindari rokok serta alkohol. Dengan aturan penggunaan yang tepat, manfaat bagi kesehatan dan kelezatan rasanya membuat semakin banyak masyarakat yang mengkonsumsi Gentong Mas. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentongmas.com. Bagi Anda yang membutuhkan silahkan hubungi: 02858175543, Pekalongan02858175543,Batang 02858175543, Pemalang 08122670 0610,Tegal 082138002803, Brebes 085315378669, Kendal087832413204 Depkes:P-IRT:812.3205.01.114 www.gentongmas.com
8
SELASA, 19 FEBRUARI 2013 RADAR PEKALONGAN
KLASEMEN SEMENTARA 1 Juventus
25 17
4
4
50-17 55
2 Napoli
25 15
6
4
46-21 51
3 Lazio
24 13
5
6
35-26 44
4 AC Milan
25 13
5
7
44-31 44
5 Inter Milan
25 13
4
8
40-33 43
6 Fiorentina
25 12
6
7
45-30 41
7 Catania
25 11
6
8
32-30 39
8 AS Roma
25 11
4
10 51-45 37
9 Udinese
25 9
9
7
35-34 36
10 Parma
25 8
8
9
31-33 32
11 Torino
25 7
11
7
29-28 31
12 Sampdoria
25 8
6
11
31-30 29
13 Chievo
25 5
5
12 26-40 29
14 Cagliari
25 7
7
11
15 Atalanta
25 8
5
12 22-35 27
28-41 28
16 Bologna
25 7
5
13 33-35 26
17 Genoa
25 5
7
12 25-37 20
18 Pescara
25 6
3
16 20-51 21
19 Palermo
25 3
10 12 22-39 19
20 Siena
24 6
6
12 24-34 18
Fiorentina Cukur Inter Milan 4-1 FLORENCE - Fiorentina musim ini memperlihatkan kebangkitannya sejak awal musim ini. Pelatih Vincenzo Montella berhasil membentuk skuad yang solid dengan perpaduan pemain muda dan berpengalaman dari berbagai negara. Namun, apa yang dilakukan Fiorentina ketika menjamu Inter Milan, Minggu (17/2) atau Senin (18/2) dini hari WIB, benar-benar di luar dugaan. La Viola berhasil mencukur Inter, 4-1. Fiorentina sudah unggul ketika pertandingan memasuki menit ke-13. Adem Ljajic menjebol gawang Samir Handanovic melalui sundulan dari jarak dekat. Stevan Jovetic menggandakan keunggulan Fiorentina pada menit ke-33. Gelandang serang Montenegro itu menjebol gawang Inter lewat tembakan dari luar kotak penalti. Inter semakin tertekan ketika pada menit ke-55, Jovetic mencetak gol keduanya pada pertandingan ini. Kali ini, Jovetic tak menyianyiakan peluang yang didapatkannya di mulut gawang Inter. Hanya berselang 10 menit, Fiorentina semakin mempertegas keunggulan menjadi, 4-0. Tak mau kalah dengan Jovetic, Ljajic ikut mencetak gol keduanya dengan sebuah tembakan ke tiang jauh seperti yang dilakukan Jovetic pada gol kedua. Inter berhasil memperkecil kedudukan menjadi, 1-4, pada menit ke-87. Antonio Cassano menaklukkan kiper Emiliano Viviano melalui tembakan keras dari luar kotak penalti. (csr)
ARSENAL
Sulit Bangkit Menghadapi Raksasa JAKARTA - Bayern Muenchen datang ke Emirates Stadium, markas Arsenal, dengan modal mumpuni. Armada Jupp Heynckes belum pernah kebobolan sejak 2013 bergulir. Philipp Lahm dkk pun sukses memenangi enam partai beruntun: lima laga bundesliga dan satu partai Piala Liga Jerman. Sebaliknya, permainan kavaleri Arsene Wenger malah inkonsisten. Enam partai terakhir, The Gunners menang empat kali, seri satu kali, dan kalah satu kali. Satu-satunya kekalahan diderita dari Blackburn Rovers (0-1) pada Babak V FA Cup, akhir pekan lalu. Kontan, ini bikin Wenger mengkhawatirkan moral Santi Cazorla cs saat menjamu Muenchen pada leg pertama 16 Besar Champions League, Kick Off Rabu (20/2) 02.45 WIB di SCTV. Wenger konon menggelar pertemuan dengan para pemain untuk membahas krisis mereka selama 45 menit pasca kekalahan dari Blackburn. “Ini kesempatan bagus menunjukkan bahwa Arsenal punya karakter. Kami akan melakoni partai sulit pada Selasa malam,” sebut Wenger. Arsenal gagal lolos dari 16 Besar Champions League dalam dua musim beruntun. Mirisnya, ini bisa terulang lagi di tangan Muenchen. Die Roten dalam performa terbaiknya musim ini. Selain Jerome Boateng yang menjalani sanksi kartu merah, Heynckes juga tak bisa
Franck Ribery
menurunkan Holger Badstuber dan Claudio Pizarro akibat cedera. Tapi, Javi Martinez dipasitkan cukup fit pasca pulih dari cedera. Toh, Heynckes tak mau meremehkan Arsenal. The Gunners dinilainya mulai menemukan permainan terbaik dalam beberapa pekan terakhir. “Arsenal sudah menemukan ritme mereka lagi dalam beberapa pekan ini. Di depan, mereka terlihat tajam. Kami tak boleh meremehkan mereka. Mereka terus berkembang dan ini jadi bahaya nyata buat kami,” sebut Heynckes. Heynckes dan Wenger harus mewanti-wanti sejumlah pemain mereka yang sudah mengantongi dua kartu kuning. Satu kuning di Emirates Stadium bakal membuat pemain yang bersangkutan absen pada leg kedua pada leg kedua di Allianz Arena, 13 Maret. Sebut Saja, Santi Cazorla dan Laurent Koscielny di Arsenal, Dante, Mario Mandzukic, dan Bastian Schweinsteiger di Muenchen. Arsenal tak bisa menurunkan fullback Nacho Monreal karena ia sudah pernah membela Malaga di Champions League musim ini. So, Wenger mungkin menslot Koscielny untuk mengisi posisi bek kiri yang biasanya diisi Kieran Gibbs yang kini cedera. (csr)
Lukas Podolski
PERKIRAAN PEMAIN ARSENAL (4-2-3-1): Szczesny; Sagna, Mertesacker, Vermaelen, Koscielny; Arteta, Wilshere; Walcott, Cazorla, Podolski; Giroud
HEAD TO HEAD
Pelatih: Arsene Wenger
Tanggal
MUENCHEN (4-2-3-1): Neuer; Lahm, Buyten, Dante, Alaba; Martinez, Schweinsteiger; Mueller, Kroos, Ribery; Mandzukic Pelatih: Jupp Heynckes
MadridAtasiPerlawananVallecano MADRID - Real Madrid terus menguntit Atletico Madrid dan juga Barcelona setelah berhasil mengatasi perlawanan Rayo Vallecano, 2-0, di Santiago Bernabeu, Minggu (17/2) atau Senin (18/2). Madrid sepertinya akan berpesta gol lantaran mereka sudah unggul ketika pertandingan baru berjalan tiga menit. Alvaro Morata sukses memanfaatkan umpan dari sayap kanan dengan sontekan kaki kanannya. Madrid makin di atas angin ketika pada menit ke-12 mencetak gol kedua ke gawang Vallecano. Kali ini, Sergio Ramos mencetak gol lewat sundulan memanfaatkan umpan tendangan bebas Mesut Oezil. Sayangnya, enam menit kemudian Ramos diuisir karena menerima kartu kuning kedua. Kedudukan, 2-0, bertahan hingga babak pertama usai. Madrid pun terus menggempur pertahanan Vallecano sejak babak kedua dimulai. Cristiano Ronaldo beberapa kali berusaha
MUENCHEN
mencetak gol. Sayangnya, ini sepertinya bukan hari keberuntungan Ronaldo. Bintang asal Portugal itu tampak kesal lantaran usahanya lewat sundulan dan juga tembakan tak ada yang berbuah gol tambahan bagi Madrid. Pada menit ke-67, Madrid nyaris mencetak gol ketiganya pada pertandingan ini. Sialnya, tembakan Sami Khedira masih membentur bek Vallecano yang membuat bola melenceng dari sasaran. Meskipun hanya menang, 2-0, tapi ini cukup bagi Madrid untuk menjaga jarak tetap empat poin dengan Atletico di atasnya. Kemenangan ini sekaligus menjauhkan Madrid dari ancaman Malaga di peringkat keempat. Berkat hasil ini, Madrid unggul tujuh poin dari Malaga. (csr)
KLASEMEN SEMENTARA
1 Barcelona
24 21
2
1
80-27 65
2 Atletico M
24 17
2
5
47-23 53
3 Real Madrid
24 15
4
5
60-22 49
4 Malaga
24 12
6
6
37-21 42
5 Valencia
24 11
4
8
32-35 40
6 Real Sociedad24 10
7
7
38-30 37
7 R Vallecano
1
11
33-41 37
24 12
8 Real Betis
24 11
2
10 31-35 35
9 Levante
24 10
4
10 30-36 34
10 Sevilla
24 9
5
10 33-35 32
11 Getafe
24 9
5
10 32-43 32
12 Espanyol
24 8
7
9
13 R Valladolid 24 8
5
10 32-32 30
31-34 31
14 Athlet Bilbao 24 7
5
12 29-47 26
15 Granada
24 7
5
12 23-34 26
16 Osasuna
24 6
7
11
17 R Zaragoza 24 7
3
14 23-34 24
18 Celta Vigo
5
14 22-31 20
24 5
20-27 25
19 R Mallorca
24 4
6
14 23-45 18
20 Deportivo
24 3
7
14 28-54 16
Hasil Pertandingan
Kompetisi
09/03/2005 Arsenal 1 - 0 Bayern München
Liga Champion
22/02/2005 Bayern München 3 - 1 Arsenal
Liga Champion
14/03/2001 Bayern München 1 - 0 Arsenal
Liga Champion
05/12/2000 Arsenal 2 - 2 Bayern München
Liga Champion
Tampil Trengginas, Liverpool Hancurkan Swansea LIVERPOOL tampil perkasa saat menghancurkan tamunya, Swansea City, dengan skor mencolok 5-0 di Anfield Stadium, Minggu (17/2) malam. Kelima gol The Reds dibagi rata masing-masing oleh Steven Gerrard dan Daniel Sturridge lewat titik putih, Philip Coutinho, Luis Suarez dan Jose Enrique. Liverpool yang turun dengan modal dua kekalahan dari West Bromwich Albion dan Zenit St Petersburg di Premier League dan Europa League, tampil menyerang sejak awal. Sejumlah peluang emas pun tercipta lewat aksi Luis Suarez dan Philippe Coutinho, tapi tak berbuah hasil. Sundulan Suarez masih melambung tipis, sementara sepakan Coutinho masih melebar. Gencar menyerang, upaya The Reds membuahkan hasil di menit ke-34 lewat sepakan 12 pas Gerrard. Penalti diberikan wasit Howard Webb usai Suarez yang melakukan aksi individu dilanggar. Sepakan penalti Gerrard sempat terbaca kiper Michael Vorm, namun laju bola terlalu deras untuk dihentikan. Sementara Swansea yang tak diperkuat sejumlah pilar utamanya, termasuk striker Michu, nyaris tak memberikan ancaman berarti ke gawang Pepe Reina. Babak pertama pun ditutup untuk keunggulan The Reds 1-0. Babak kedua belum genap semenit, Coutinho mengejutkan tim tamu lewat gol cepatnya. Selepas kick-off, Suarez mengirim umpan kepada Moutinho, pemain yang didatangkan dari Inter Milan dengan dingin mengecoh dua defender Swansea sebelum menaklukkan Vorm. Liverpool unggul 2-0. Hanya selang empat menit, Enrique sukses menjauhkan keunggulan tuan rumah. Menerima sodoran Sturridge dari dalam kotak penalti, Enrique langsung menyambar bola tanpa mampu dihentikan Vorm. Liverpool kembali menambah margin golnya di menit ke-56 atau hanya empat menit pasca-gol Enrique melalui gol Suarez. Menerima umpan Stewart Downing, Suarez dengan tenang mengecoh dua
defender lawan sebelum menaklukkan Vorm lewat penempatan bola yang presisi. Petang yang indah Liverpool di Anfield diakhiri oleh gol penalti Sturridge. Penalti didapat setelah salah seorang pemain belakang Swansea dengan kentara melakukan hand ball ketika hendak menyundul bola. Skor 5-0 pun bertahan hinga bubaran. Sayang, kemenangan Liverpool agak ternoda dengan cedera Fabio Borini. Borini yang masuk menggantikan Suarez, mengalami cedera bahu dan harus meninggalkan arena. Liverpool sempat bermain dengan 10 pemain selama 10 menit lantara sudah melakukan tiga pergantian pemain. (csr)
KLASEMEN SEMENTARA 1 Man United
26 21
2
3
2 Man City
26 15
8
3
48-24 53
3 Chelsea
26 14
7
5
55-28 49
4 Tottenham
26 14
6
6
44-30 48
5 Arsenal
26 12
8
6
50-29 44
6 Everton
26 10
12 4
40-32 42
7 Liverpool
27 10
9
7
49-34 39
8 Swansea City 27 9
10 7
38-29 37
9 WBA
25 10
4
34-35 34
10 Stoke City
26 7
12 7
11 West Ham
26 8
6
12 29-38 30
12 Fulham
11
62-31 65
26-31 33
26 7
8
11
13 Sunderland 26 7
8
11
36-42 29 28-34 29
14 Norwich City 26 6
11
9
25-40 29
15 Southampton26 6
9
11
36-45 27
16 Newcastle
26 7
6
13 34-46 27
17 Aston Villa
26 5
9
12 25-50 24
18 Reading
26 5
8
13 33-48 23
19 Wigan Athlet 26 5
6
15 30-51 21
20 QPR
11
13 19-41 17
26 2
Philippe Coutinho
Sergio Ramos
CMYK
Putri Ayuningtias
Inspirasi Hari Ini
Total Berjuang
Jika kamu melihatnya dengan positif, masa lalu tidak ada yang buruk. Yang ada hanya masa lalu yang indah dan pelajaran yang berharga.
KOMITMEN dalam olahraga disertai memiliki karakter yang kuat, sukses membawa Putri Ayuningtias menempati peringkat ketiga dalam Atlet Of The Year 2013. Apa yang menjadi prinsipnya hanyalah bagaimana dapat berjuang secara total dalam setiap bidang yang ditekuninya. “Yang terpenting saya total saat berjuang ataupun bertanding
Untuk mencintai, kamu harus memiliki kekuatan. Kekuatan melawan amarah dengan kesabaran dan kekuatan memaafkan dengan ketulusan. Mario Teguh, Motivator
ke hal 13 kol 5
World’s City of Batik
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
MUHAMMAD ARIF PRAYOGA
RADAR PEKALONGAN
9
HUTAN BENDERA Beberapa jembatan, salah satunya jembatan Kali Banger mendadak menjadi hutan bendera parpol sejak masa kampanye berlangsung.
KOTA - Usai pengumuman resmi hasil verifikasi dari KPU pusat, ratusan bendera parpol terlihat mulai terpampang di berbagai sudut Kota
Pekalongan. Tak hanya trotoar atau pinggir jalan raya saja yang menjadi incaran, taman kota pun menjadi tempat favorit parpol memasang
puluhan bendera lambang masingmasing. Dari pantauan Radar, taman yang ada di sekitar Monumen Juang ke hal 13 kol 5
Tidak Terlihat Terimakasih kepada Batik TV yang mengganggu saluran Trans Tv hingga tak terlihat. +6285869222244
M. AINUL ATHO’
Tukiran : Kasus Penganiaya Petugas PDAM Ditangani Polres Polres : Kami Belum Terima Laporan MAPOLRES - Penanganan dugaan kasus penganiayaan terhadap Basuki, seorang petugas bagian penagihan PDAM Kota Pekalongan saat bertugas untuk menyegel meteran air milik pelanggannya di jalan Permai
nomor 261 Bina Griya, Jumat (15/2) lalu, hingga kini belum ada perkembangan berarti sehingga memunculkan kesan terabaikan. Padahal, pada hari yang sama sesaat setelah kasus tersebut terjadi, pihak korban bersama sejumlah saksi sudah mendatangi Mapol-
sek Pekalongan Barat untuk melaporkan kasus tersebut. Sementara oleh petugas Polsek setempat, kasus tersebut kewenangannya akan ditangani oleh Satreskrim Polres Pekalongan Kota. Seperti yang disampaikan oleh
Kapolsek Pekalongan Barat Komisaris Polisi (Kompol) Tukiran melalui pesan singkatnya kepada Radar, Senin (18/2). “Ditangani Reskrim Polres, Pak,” tulisnya singkat, menjawab pertanyaan Radar mengenai perkembangan dugaan kasus penganiayaan itu. Akan tetapi, saat Radar mengkonfirmasinya langsung ke
HAJI Jamaah haji asal Kota Pekalongan yang berasal dari kloter 75 ketika hendak diberangkatkan pada pertengahan Oktober tahun 2012 kemarin. DOKUMEN
MAULID Habib Luthfi Sampaikan Terimakasih pada Masyarakat RANGKAIAN Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1434 H/2013 yang diselenggarakan Kanzus Sholawat Kota Pekalongan sudah berlangsung sukses. Karena itu, Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya selaku ‘Khadimul Maulid’ di DOK Kanzus Sholawat Habib Luthfi mengucapkan rasa terimakasihnya atas dukungan dan partisipasi masyarakat yang telah membantu mensukseskan agneda rutin tiap tahun itu. Ungkapan terimakasih itu disampaikan Habib Luthfi, melalui Sekretaris Umum Panitia Maulid Nabi di Kanzus Sholawat, AKP Sumarjo SH, Senin (18/2). “Kami selaku panitia maulidurrasul mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga, masyarakat Kota Pekalongan dan sekitarnya, serta semua pihak yang telah membantu terselenggaranya kegiatan tersebut,” kata Sumarjo. Menurut dia, kegiatan dalam rangka syiar Islam untuk memperingati Maulid Rasul itu tak mungkin bisa berjalan sesuai harapan tanpa adanya partisipasi, peran serta seluruh masyarakat ke hal 13 kol 5
CKMY
Kemenag Peringatkan Bahaya Biro Haji-Umroh MLM PODOSUGIH - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekalongan memperingatkan ummat Is-
lam untuk tidak menggunakan jasa biro haji berlabel Multi Level Marketing (MLM), yang biasanya mem-
berangkatkan untuk kategori haji plus. Imbauan oleh Kemenag Kota Pekalongan ini dike-
luarkan setelah MUI memberikan cap haram pada biro haji MLM tersebut, ke hal 13 kol 1
Polres Pekalongan Kota kemarin, apakah Polres sudah menerima secara resmi pelimpahan kasus tersebut dari Polsek, ataupun melakukan pemeriksaan secara resmi terhadap korban maupun terlapor, ternyata tidak selaras dengan yang disampaikan Kapolsek Pekalongan Barat ke hal 13 kol 1
Baru, Riksa yang Nyalon Ketua Koni KOTA - Ternyata jabatan sebagai ketua Koni, kurang diminati para pecinta maupun atlet olahraga Kota Pekalongan. Buktinya sampai Senin (18/2) belum ada satupun nama calon ketua yang maju ke meja panitia guna mendaftarkan diri sebagai calon ketua periode 2013-2017. Praktis hanya ada nama Ricsa Mangkula sebagai calon incumbent yang akan maju. Padahal pelaksanaan Musorkot yaitu besok (Rabu, 20/2). Ketua Panitia Musorkot Saminta SPd menyampaikan, memang untuk pendaftaran calon
DOK
Riksa Mangkulla
sudah dibuka sejak tanggal 4 dan 5 Februari yang lalu. Sayangnya hingga hari ini belum ada satu namapun yang masuk ke hal 13 kol 5
Dari Kegiatan Penobatan Atlet Of The Year 2013 (2/habis)
Tak Merasa Gentar Hadapi Lima Juri Sekaligus Selain untuk memotivasi, digelarnya event pemilihan Atlet Of The Year 2013 adalah untuk mengetahui karakter masing-masing atlet yang berprestasi. Sehingga, dalam pembinaan dan perkembangan atlet kedepan dapat lebih mudah dilakukan. Untuk itu, penjurian yang dilakukan pun menyentuh berbagai sisi dari masingmasing atlet. Apa saja ? M. AINUL ATHO’, Pekalongan SATU PER SATU dengan wajah tegang dan cemas, para atlet memasuki ruang penjurian. Meskipun penjurian dilakukan terhadap lima atlet sekaligus, tetap tak mengurangi rasa cemas para atlet menghadapi lima juri yang
M. AINUL ATHO’
PROSES PENJURIAN - Proses penjurian dalam event Atlet Of The Year 2013 yang dilakukan di ruang rapat Graha Pena Radar Pekalongan, Sabtu (16/2).
berada di seberang meja mereka. Hal itu dapat dimaklumi, karena komposisi juri yang mem-
berikan penilaian bagi mereka tak main-main. Selain Ketua KONI Ricsa Mangkula, ada pula
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Dhani Hernando, Dandim Pekalongan Letkol Kav Wahyu Eko
Purnomo, Kabid PNFI Pemuda, Olahraga dan Seni Dindikpora Drs Yunus Suwandi serta GM Radar Pekalongan Ade Asep Syarifudin. Dari kelima juri tersebut, muncul pertanyaan dengan tema yang berbeda-beda yang tentunya menjadi tantangan sekaligus memberikan cerminan kepribadian tersendiri dari para atlet. Ketua KONI Ricsa Mangkula, memilih memberikan pertanyaan seputar karakter yang dimiliki atlet. Hal tersebut dinilainya dapat memberikan gambaran bagaimana bentuk pembinaan yang harus diberikan kepada sang atlet. “Pertanyaan yang sata berikan, mencerminkan bagaimana si atlet dalam menanggapi atau mengatasi permasalahan yang terjadi kepadanya atau disekitarnya. Satu contoh, saya berikan suatu kondisi permasalahan yang seakan-akan dialami ke hal 13 kol 1
KAJEN
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
10
RADAR PEKALONGAN
Dilarang Ngaji, Habib Ngadu ke Polisi
WIDODO
USAI MELAPOR - Habib Hasan bersama dengan pengacaranya, Arif Kurniawan, usai melapor ke Polsek Pekalongan, kemarin.
KAJEN – Dilarang mengaji oleh Kepala Desa Jrebeng Kembang, Kecamatan Karangdadap, Habib Hasan, warga Poncol, Gang 6/4, Kota Pekalongan, mengadu ke Polres Pekalongan, kemarin. Ia merasa hak asazi sebagai umat Islam melakukan syiar Islam dihalang-halangi. Untuk memperkuat aduannya, ia pun membawa beberapa bukti diantaranya pernyataan sikap yang diketahui oleh Kades Jrebeng. Pantauan Radar, Habib Hasan datang ke Polres Pekalongan sekira pukul 11.00. Ia didamping pengacara, Arif Kurniawan, sekaligus saksi yang menguatkan laporannya. Setelah menunggu beberapa menit, akhirnya rombongan
Habib Hasan diterima di Unit II Reskrim Polres Pekalongan. Saat ditemui Radar, Habib Hasan menegaskan bahwa kedatangan ke Polres karena dirinya dilarang mengaji di rumah Bu Nikmah. Disamping itu, ia juga melaporkan adanya fitnah yang sengaja dilontarkan pihak yang tak menyukainya mengaji di Desa Jrebeng Kembang. “Karena hak asazi melakukan syiar Islam dilarang, makanya saya mengadu ke Polres untuk meminta keadilan,” katanya saat ditemui di Polres Pekalongan, kemarin. Untuk memperkuat adanya larangan tersebut, Habib menunjukkan surat pernyataan yang ditandatangani pada 4
Desember 2012 pukul 00.22 WIB. Dijelaskan Habib, munculnya pernyataan tersebut karena dirinya dijemput oleh Kepala Desa Jrebeng Kembang dan dibawa ke Polsek Karangdadap. “Mereka keberatan saya mengajar ngaji di situ. Makanya, saya disuruh menandatangani pernyataan yang isinya tidak boleh mengadakan jemaah pengajian rokipan,” tendasnya. Diakui Habib, dirinya sebenarnya sudah mengadu pekan kemarin. Namun saat itu, pihak Polres masih akan mempelajari. “Makanya, kami datang ke sini lagi untuk mempertanyakan kelanjutannya,” terangnya.
Sementara itu, Kanit II Reskrim Polres Pekalongan, Ipda Slamet Mardiyanto, menyatakan belum bisa menerima laporan, perkara tersebut masih ditangani Polsek Karangdadap. “Jadi, kita sudah berkoordinasi dengan Polsek Karangdadap. Ternyata, perkara tersebut akan diselesaikan di polsek. Kita tunggu waktu hingga seminggu atau Sabtu besok. Kalau memang seminggu belum juga ada penyelesaian, maka berkas akan kami tarik di Polsek. Dan kami akan menghubungi Habib atau pengacaranya,” terangnya. Sementara itu, Kepala Desa Jrebeng Kembang, Kecamatan Karangdadap, H Kusyanto, saat
dikonfirmasi membantah melarang Habib Hasan mengaji di rumahnya Mak Naim. “Saya tidak pernah melarang Habib untuk mengaji. Yang dilarang dan sudah meresahkan warga itu adalah Habib pijat di Mak Nikmah,” katanya. Dijelaskan, sebenarnya dirinya sebagai Kades dan RT setempat sudah memperingatkan Habib Hasan agar tidak pijat hingga larut malam, bahkan . Namun, hal itu tak diindahkan. Sampai akhirnya, warga resah. “Untuk menjaga hal-hal tak dinginkan, makanya malam itu, tanggal 4 Desember 2012, kami membawa Habib ke Polsek Karangdadap, untuk membuat surat pernyataan,” terangnya. (wid)
Nilai Sama, Tes Seleksi Kaur Kesra Diulang
SOSOK
Soal Cagub, Belum Ada Putusan DPP PDIP PEMILIHAN Gubernur Jawa Tengah, belum ada keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP. Sehingga, secara resmi belum ada dukungan kelembagaan partai terhadap beberapa nama yang telah santer menjadi Calon Gubernur (Calgub). AHMAD JUNAEDI Demikian diungH Kundarto kapkan Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Pekalongan, H Kundarto, kepada Radar, Senin (18/2). Ia menjelaskan, secara resmi belum ada rekomendasi terhadap siapapun. Kemungkinan rekomendasi pusat akan turun satu bulan ke depan yang secara aturan partai harus didukung penuh. “Secara kelembagaan belum ada rekomendasi turun, sehingga tidak ada dukungan terhadap siapapun. Jika rekomendasi telah turun hukumnya wajib kita mendukung,” ungkapnya. Dijelaskan politisi PDIP, saat ini telah santer beberapa nama yang digadang bakal maju menjadi calgub Jateng diantaranya Hadi Prabowo yang merupakan sekda Jateng, Ristriningtsih yang merupakan masih menjabat sebagai Wakil GUbernur, dan Ganjar Pranowo yang merupakan Wakil Ketua Komisi Pemeirntahan DPR RI. (jun)
MEGONONAN
KAJEN - Panitia seleksi pemilihan perangkat desa di Desa Kebonagung, Kecamatan Kajen menggelar seleksi tes perangkat desa dengan formasi Kepala Urusan Kesejahteraan Rakyat (Kaur Kesra) kedua kalinya, Senin (18/2). Itu dilakukan lantaran kedua peserta berhasil memperoleh nilai sama. Untuk sekadar diketahui, pelaksanaan tes seleksi pertama diikuti tiga peserta. Dua peserta diantaranya mendapatkan nilai yang sama, yakni dengan poin 69. Sementara satu peserta lainnya mendapatkan nilai lebih rendah. Sehingga, secara aturan, panitia kembali melaksanakan tes seleksi kedua kalinya dengan dua peserta tes dengan skor yang sama, yakni atas nama Bambang Suntanto dan Sutarjo. Pelaksanaan tes yang digelar pukul 08.00. Pihak panitia selesai mengkoreksi hasil dengan penghitungan suara yang dilakukan secara transparan, dari panitia, saksi, BPD, LPMD dengan dihadiri camat Kajen, Kapolsek dan Danramil. Diketahui, hasil perolehan nilai tes seleksi yang berhasil direkap panitia hingga pukul 10.45, Bambang Susanto mengumpulkan nilai 71, sedangkan Sutarjo lebih unggul mampu mengerjakan soal dengan benar sebanyak 94 nilai dari seratus soal yang diujikan panitia. Kepala Desa Kebonagung, Guyup Santosa, dalam kesempatan itu mengungkapkan, panitia telah menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik, transparan dan secara aturan tata tertib yang berlaku. Sehingga, diharapkan pihak panitia dapat segera mempersiapkan pelantikan kaur kesra di desanya agar segera
AHMAD JUNAEDI
PENGHITUNGAN - Paniti pemilihan perangkat Desa Kebonagung tengah menghitung perolahan suara seleksi tes perangkat desa.
menjalankan tugas. “Bagi yang unggul dalam seleksi tes ini berarti menang dalam seleksi tes perangkat desa, saya mengharapkan agar jangan sombong, dan bagi yang kalah agar legowo, karena walau bagaimanapun telah ‘wis ditol’ atau
kehendak yang kuasa bagi yang telah mendapatkan amanah untuk menjabat perangkat desa ini,” ungkapnya. Dikatakan kepala desa yang telah menjabat 18 tahun ini, diharapkan agar masyarakat tetap menjaga kondusifitas, sehingga
ketentraman akan terjaga. Upaya pelaksanaan seleksi perangkat kepala desa yang digelar dua kali ini kata dia, jarang sekali terjadi. Namun dapat berlangsung dengan lancar tertib tanpa adanya kendala. “Sebentar lagi saya mau purna
tugas, saya mengharapkan pemimpin kepala desa di Desa Kebonagung ke depan dapat semakin memajukan pembangunan yang ada, hal ini tentunya butuh peranserta kekompakan kinerja perangkat desa yang solid,” pungkasnya. (jun)
Perbaikan Jaringan Sekda Imbau PNS Irigasi Capai Rp 4,5 M untuk Tingkatkan Kinerja TRIYONO
HADIAH - Ketua Gapoktan Sumber Rejeki Desa Bojong Wetan Kecamatan Bojong menyerahkan hadiah kepada anggota yang nomor absennya terpilih.
Gapoktan Sumber Rejeki Modal Tertinggi BOJONG - Kesuksesan pengurus Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sumber Rejeki Desa Bojong Wetan, Kecamatan Bojong, patut ditiru. Pasalnya, meski baru dua tahun, sudah memiliki keuntungan sebanyak Rp 35 juta yang menjadi modal tambahan menjadi Rp 135 juta. Rincian itu terungkap dalam RAT Gapoktan Sumber Rejeki yang berlangsung di Aula Desa Bojong Wetan, Kecamatan Bojong, Senin (18/2). Dalam RAT sekaligus ulang tahun ke lima Gapoktan itu dihadiri Camat Bojong, Alif Nurfiyanto, Penyuluh Pendamping Toto Supriyarso, Kades setempat, Agus Dwi Santoso, anggota dan kelompok tani. Selain itu anggota yang hadir berhak mendapatkan hadiah bagi nomor urut absen yang beruntung. Penyelia Mitra Tani, Ahmad Musa, Sanadi mengatakan, Gapoktan Sumber Rejeki Desa Bojong Wetan, Bojong patut diapresiasi karena salah satu Gapoktan yang memiliki modal tertinggi, mencapai Rp 135 juta. “Selain itu Sisa Hasil Usaha sebanyak Rp 16 juta merupakan yang tertinggi di Kabupaten Pekalongan dari 17 Gapoktan yang ada,” ungkapnya. Dengan tercapainya kesuksesan dalam pengelolaan Gapoktan ini, tambah dia, mampu meningkatkan kesejateraan masyarakat setempat terutama bagi para anggota selalu petani. Untuk itu, pengurus ke depan diharapkan tetap meningkatkan pengelolaan dana tersebut. Sementara Ketua Gapoktan Sumber Rejeki, Hadi Prayitno, mengatakan, untuk meningkatkan kesejahteraan pengurus sudah memiliki program adanya santunan bagi anggota yang terkena musibah. “Anggota terkena musibah, seperti meninggal dunia maka akan diberikan santunan. Langkah itu dilakukan sebagai kepedulian untuk membantu meringankan anggota,” terangnya. (yon)
SRAGI - Di tahun 2013, prioritas utama pembangunan Dinas PSDA ESDM Kabupaten Pekalongan akan memperbaiki 25 jaringan irigasi di beberapa wilayah kecamatan dengan anggaran sebanyak Rp 4,5 Miliar dari Dana Alokasi Khusus (DAK). Hal itu diungkapkan Kepala Bidang Pengelola Sumber Daya Alam (PSDS) pada Dinas PSDA ESDM Kabupaten Pekalongan, Didik Sazkiardi, kepada Radar di kantornya, Senin (18/2). Kata dia, sebanyak 25 titik rencana perbaikan jaringan irigasi tersebut diantaranjya bakal dikerjakan di wilayah Kecamatan Doro, Talun, Petungkriyono, Lebakbarang, Kandangserang dan di wilayah Kecamatan Paninggaran. “Untuk skala prioritas pembangu-
nan memang akan segera dilakukan perbaikan fungsi jaringan irigasi agar dapat kembali dapat difungsikan secara optimal, sehingga dapat dimanfaatkan bagi masyarakat petani,” ungkapnya. Dijelaskan Didik, perbaikan jaringan irigasi dilakukan agar fungsi aliran irigasi dapat kembali berjalan dengan baik, seperti pengerukan sedimentasi tanah di jalur irigasi, perbaikan tanggul yang jebol atau senderan bangunan yang rusak akan dibenahi kembali guna memfungsikan kembali saluran irigasi yang telah ada. “Ini merupakan salah stau program skala prioritas tahun ini yang juga guna mendukung progra pemerintah daerah tahun 2014 yang surplus beras,” ungkapnya. (jun)
KAJEN - Semua PNS tanpa terkecuali agar mengevaluasi kinerja tahun 2012 lalu, dengan mendalami dan memetik pelajaran pengalaman diperoleh untuk dijadikan sebagai acuan dalam menghadapi program dan tantangan pada tahun 2013. ”Pertahankan keberhasilan yang dicapai tahun 2012, dan tingkatkan serta kembangkan secara lebih kreatif dan inovatif untuk mengoptimalkan pelayanan publik yang lebih prima,” terang Sekretaris Daerah, H Susiyanto, saat upacara 17 di Lapangan Setda, Senin (18/2). Ditekankan\ pentingnya ketertiban menjalankan managemen dan administrasi demi
kelancaran pelaksanaan tugas dan kegiatan. Ketidaktertiban administrasi menimbulkan pelayanan tidak baik kepada masyarakat, juga mengandung risiko hukum. “Tertib administrasi merupakan tuntutan organisasi untuk mewujudkan kinerja yang efektif, efisien serta dapat dipertanggungjawabkan,” tuturnya. Karenanya, ia meminta setiap kepala SKPD dan pejabat struktural di bawahnya dapat menjadi teladan yang baik bagi bawahannya. Masing-masing harus memahami kedudukan, tugas pokok, fungsi dan tanggung jawabnya, serta berlaku tertib dan disiplin. “Mari kita
senantiasa meningkatkan kinerja di Tahun 2013. Semoga tahun 2013 lebih baik dari tahun 2012,” ajak Sekda. Terkait dengan tahun 2013 yang merupakan Tahun Politik. Di Kabupaten Pekalongan yaitu dengan akan dilaksanakan Pilkades 224 desa, dan juga pada bulan Mei nanti akan dilaksanakan Pemilihan Gubernur Jateng, Sekda meminta kepada seluruh PNS agar tidak terjebak kepada kepentingan politik. Dan tetap fokus pada pekerjaan sesuai tupoksi masing-masing. ”Mari kita ciptakan situasi yang aman dan kondusif serta berpartisipasi menggunakan hak pilih.” (yon)
Pendidikan Lingkungan Hidup Perlu Dukungan KAJEN - Dalam menjaga kelestarian alam semesta, pendidikan dan wawasan lingkungan sangat diperlukan. Untuk itu, dibutuhkan pendidikan lingkungan hidup dan dukungan semua pihak. Untuk itu LSM Komuniti Forestri bekerja sama dengan Pemkab Pekalongan menggelar Semiloka Sehari Pendidikan Lingkungan Hidup dengan tema Orientasi Pendidikan Lingkungan Hidup dalam Pembentukan Karakter Cinta Lingkungan di aula lantai 1 Setda Kajen, Senin (18/2). Bupati Pekalongan H Amat Antono mengatakan, sesuai UU No 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (PPLH), setiap orang berhak mendapatkan pendidikan lingkungan hidup, akses informasi, akses partisipasi dan akses keadilan dalam memenuhi hak atas lingkungan hidup yang baik dan sehat.
“Implementasinya antara lain dalam kurikulum kebijakan wawasan lingkungan di sekolah dan pelaksanaan sekolah berbasis lingkungan. Diharapkan warga sekolah dapat memelihara, memanfaatkan lahan dan fasilitas serta mengembangkan kegiatan sesuai dengan kaidah upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup,” ujar. Untuk menunjang keberhasilan maka perlu adanya kerja sama dengan mitra antara lain orang tua, media/pers, pemerintah, LSM dan lainnya. “Semua pihak, SDM-nya baik pendidik maupun peserta didik harus memiliki komitmen dalam diri, yang diwujudkan dalam perubahan perilaku, contohnya perilaku berbudaya lingkungan,” katanya. Sementara itu, Panitia Penyelenggara, Thomas Hari Adi, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kampanye cinta lingkungan.
“Dalam semiloka ini sasarannya untuk para guru, terutama guru SD, bagaimana mendorong mereka mengenalkan lingkungan dalam setiap kurikulumnya. Kenapa anak-anak? Karena pembentukan karakter akan lebih mudah dilakukan dalam usia dini. Sementara untuk prakteknya bagaimana mempratrekkan materi yang didapat misal tentang penanaman pohon, flora dan fauna yang kemungkinan akan dilaksanakan pada tanggal 24 Februari mendatang,” jelasnya. Lebih lanjut Thomas menyampaikan bahwa semua inisiatif ini dalam rangka menuju sekolah adi wiyata atau green school akan dimulai oleh Kementrian Lingkungan Hidup tahun ini. Disini Komuniti Forestri berfungsi sebagai pendamping. “Materi yang disampaikan dalam semiloka ini antara lain Praktek Pendidikan Lingkungan di Indonesia, Menggagas Se-
kolah Berwawasan Lingkungan (Adiwiyata) di Pekalongan dan Relasi Lingkungan, Manusia dan Pendidikan Lingkungan. Nara-
sumber yang dihadirkan antara lain Budi Rahardjo, Kelik Suwarno serta Panji Anom,” terangnya. (yon)
TRIYONO
PERHATIKAN - Peserta saat memperhatikan paparan narasumber dalam semiloka sehari pendidikan lingkungan hidup di Aula Setda, Senin (18/2).
BATANG
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
RADAR PEKALONGAN
11
TNIHarusMampuMerespondenganCepat
NURUL FATAH
DIALOG - Bupati Yoyok Riyo Sudibyo berdialog dengan anggota Pepabri di halaman Makodim 0736/Batang pasca upacara.
Jelang Pilgub, Suksesi KORPRI Digelar Netralitas Lembaga Wajib Dijaga BATANG - Suksesi kepemimpinan di tubuh KORPRI Kabupaten Batang sukses digelar, Senin (18/2), menjelang perhelatan Pemilu Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah, Mei mendatang. Namun demikian, organisasi PNS ini justru diminta kembali ke khitahnya, yakni menjadi lembaga yang independen dan netral dari politik praktis. Wakil Bupati Batang, yang juga ketua demisioner KORPRI, menyatakan, penyelenggaraan Musyawarah Kabupaten (Muskab) KOPRI terbilang istimewa, karena dilaksanakan dalam suasana tahun politik. Selain Pilgub, tahun 2013 ini, Kabupaten Batang pun menghadapi perhelatan pemilihan kepala dessa (pilkades) di 204 desa. Sementara tahun 2014
mendatang, secara nasional pun ada hajat politik besar, yakni Pemilu Legislatif (Pileg) dan Pemilu Presiden (Pilpres). “Tahun politik ini memiliki arti penting tersendiri bagi esistensi kelembagaan KORPRI. Karena hingar bingar pesta demokrasi ini jelas mempertaruhkan independensi lembaga,” ungkapnya, kemarin. Karena itu, Soetadi menegaskan kembali khitah KORPRI sebagai organisasi yang berposisi netral. Bahkan, penyelenggaraan Muskab menurutnya tak ada kaitannya dengan kepentingan politik Pilgub. “Justru kami mengingatkan, bahwa posisi birokrasi haruslah netral. Sebagai pelayan masyarakat, alangkah baiknya jika kita berkonsentrasi pada tugas yang ada, tanpa harus terlibat dalam hingar bingar urusan politik praktis, sebagaimana kerap disampaikan Bapak Bupati,” terangnya.
Dijelaskannya, Muskab menjadi istimewa manakala KORPRI mampu melewati tahuntahun politik, dengan tetap menjaga netralitas kelembagaannya. Terlebih, Bupati Yoyok Riyo Sudibyo dalam sejumlah kesempatan, pun memberikan sinyal yang sama, yang mewanti-wanti korps PNS agar netral dari politik praktis. Bagaimapan, profesi PNS menuntut kemampuan memposisikan diri sebagai panutan. “Ini penegas saja, yang menguatkan perlunya kita menjaga netralitas di tengah-tengah masyarakat, mampu terlepas dari tekanantekanan politik yang kerap menjadikan birokrasi sebagai massa istimewa,” tandasnya. “Kiranya lebih afdhol bagi kita, untuk kembali membenahi citra dan kinerja organisasi KORPRI. Sebab kita semua mafhum, bahwa eksistensi organisasi ini kian dipandang
sebelah mata. Keberadaannya dianggap tak memberikan makna, baik bagi internal PNS, dan terlebih bagi masyarakat luar,” sambungnya. Kepala Bidang Pembinaan dan Disiplin Dewan Pengurus Provinsi KORPRI Jateng, Roby Priantono, mengungkapkan, penyelenggaraan Muskab tidak terkait dengan pencalonan Sekda yang juga Ketua KORPRI Jateng, Hadi Prabowo. “Bahwa penyelenggaraan Muskab mendekati Pilgub, itu hanya kebetulan saja. Tidak ada kaitan politik. Jadi tolong jangan dikait-kaitkan,” tegasnya. Jumlah anggota KORPRI di Jateng sendiri mencapai sekitar 200.000 orang, termasuk para guru PNS. Ketika ditanya soal jaminan netralitas organisasi ini, Roby enggan memberikan jawaban. “Yang jelas, secara organisasi KORPRI harus netral. Itu diatur dalam konstitusi kami,” pungkasnya. (ap22)
Pembangunan di Laut Harus Dikoordinasikan Terkait Adanya Penemuan Ranjau BATANG - Terkait dengan adanya penemuan ranjau laut di perairan Kabupaten Batang yang sudah diledakkan pada Sabtu (16/2) lalu, maka hal tersebut perlu dilakukan antisipasi. Sebab perairan di Indonesia belum aman dengan terbukti adanya penemuan ranjau bekas Perang Dunia II tersebut, sehingga kebijakan pembangunan di laut harus dikoordinasikan dengan pihak terkait agar tidak menimbulkan permasalahan baru. Dansatgas peledakkan ranjau laut, Kolonel Laut (P) Benny S pada saat setelah peledakkan ranjau kemarin mengatakan jika pada PD II lalu tentara Jepang menyebar ranjau laut sekitar 50 ribu, meskipun sudah dilakukan pembersihan pada tahun 1960-an, hal tersebut tidak menjamin laut di Indonesia sudah bebas ranjau. “Memang pernah ada pembersihan ranjau bekas PD II, namun tidak semuanya terde-
NURUL FATAH
RANJAU - Panglima Koarmatim, Laksamana Muda Laut Agung Pramono didampingi Bupati Yoyok Riyo Sudibyo beserta tim demolisi meninjau lokasi bekas peledakkan ranjau laut.
teksi, karena hanya 96 persen saja, sedangkan 4 persen lainnya masih ada. Ini dibuktikan dengan adanya penemuan ranjau di perairan Kabupaten Batang, selain itu juga ditemukan di daerah Rembang pada tahun 1996 lalu,” papar Benny. Untuk itu, dia meminta agar kebijakan pemerintah dalam pembangunan di laut perlu didukung, namun begitu tetap harus memperhatikan lokasi yang akan dibangun. Perlu ada-
nya koordinasi dengan pihak terkait, jangan sampai sembarangan eksplorasi laut tanpa melakukan prosedur yang benar. Bupati Batang, Yoyok Riyo Sudibyo yang secara langsung menyaksikan proses peledakkan ranjau laut tersebut mengatakan jika harus tetap melakukan antisipasi, karena menurut informasi, laut Jawa ini merupakan area penyebaran ranjau. Meskipun sudah pernah dilakukan pembersihan namun
belum sepenuhnya 100 persen. “Pada saat kami akan melakukan pembangunan di sekitar pesisir pantai akan tetap melakukan kerjasama dengan tim demolisi melalui hubungan yang sudah harmonis ini untuk melakukan pembersihan atau penelitian di sekitar lokasi pembangunan,” ujar Yoyok. Dikatakannya, di sebelah Timur dari area penemuan ranjau itu sendiri rencananya pada tahun 2013 ini akan mulai dibuka pelabuhan curah, dan akan dilanjutkan dengan rencana pembangunan mega proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) yang tentunya memerlukan geti dan menjorok ke laur sekitar beberapa kilometer. Untuk itu harus dan perlu dilakukan pemebersihan, sehingga ke depan nanti wilayah pesisir Kabupaten Batang ini akan aman dari bahaya ranjau laut yang kemungkinan besar hingga saat ini masih tersebar di perairan laut Jawa, karena bagaimanapun semua perlu mewaspadai bahaya ranjau yang merupakan peninggalan PD II. (ap12)
BATANG - Situasi keamanan dalam negeri saat ini terus terjaga dengan baik, hal itu dapat dilihat dari meningkatnya upaya pencegahan dan penanggulangan aksi terorisme maupun terhadap munculnya gangguan kamtibmas lainnya, meskipun masih tetap bersifat potensial. Selain itu, pembangunan TNI yang ditujukan untuk mengembangkan TNI yang tidak saja terlatih, namun juga memiliki tingkat kesiapan yang memadai dalam penugasan. “Pengadaan alutsista bagi TNI belakangan ini semakin memberikan kedewasaan peran bagi TNI, dan inilah kesungguhan pemerintah dalam menata pertahanan dan keamanan negara, karena musuh tidak hanya dari luar, tapi juga dari dalam negeri,” tutur Dandim 0736/Batang, Letkol Inf Aminton Manurung SIP di hadapan peserta upacara di Halaman Makodim, Senin (18/2). Dijelaskan, dewasa ini beberapa negara maju telah mengarahkan perhatian secara khusus kepada trend baru ancaman, yang populer disebut sebagai perang Hibrida, yakni sebuah strategi militer yang memadukan antara perang konvensional, perang yang tidak teratur, baik berupa serangan nuklir, senjata biologi dan kimia, alat peledak improvisasi serta perang informasi. Untuk menghadapi kemungkinan perang tersebut, TNI harus mampu merespon dan segera beradaptasi dengan situasi yang berkembang agar
dapat mengantisipasi serta mengatasinya secara lebih cepat dan tepat. Seperti halnya dengan pengadaan pesawat tempur Sergap Super Tucamo dan juga pengadaan alutsista matar darat dan laut untuk menghadapi ancaman perang tersebut. Memperhatikan masalah terorisme di Indonesia, maka TNI harus tetap waspada dan memandang bahwa sekecil apapun aksi terorisme adalah gangguan terhadap rasa aman masyarakat dan gangguan terhadap proses pembangunan nasional.Semua komponen bangsa harus memilili naluri keamanan dan fokus pada upaya pencegahan, penanggulangan terorisme melalui aksi kepedulian dan kewaspadaan terhadap situasi lingkungannya. “Unsur terorisme di Indonesia saat ini beralih ke arah serangan tradisional dalam memperjuangkan ideologi sesuai dengan kepentingannya, untuk itu diharapkan jajaran saya harap menjaga kesiapsiagaan dengan senantiasa meningkatkan kemampuan,” ujarnya. Dandim berharap agar keterpaduan, koordinasi dan komunikasi antar matra dan dengan segenap institusi terkait semakin dikuatkan, sehingga upaya yang dilakukan untuk mengatasi segala permasalahan di daerahg akan semakin efektif. Dan prajurit TNI diharap untuk terus mendesiminasikan dan mensosialisasikan 15 butir kebijakan
Aklamasi, Muskab Pilih Nasikhin jadi Ketua BATANG - Proses Musyawarah Kabupaten (Muskab) KORPRI Batang yang digelar di Aula Bupati, Senin (18/2), berlangsung cepat. Peserta bermufakat memilih Sekretaris Daerah (Sekda), Drs H Nasikhin, untuk duduk sebagai Ketua Dewan Pengurus Kabupaten (DPK), menggantikan ketua lama, H Soetadi SH MM. Sebelumnya, Soetadi telah memimpin organisasi PNS ini sejak tahun 2005. Sedianya, sesuai ketentuan siklus organisasi, suksesi kepemimpinan KORPRI ini digelar di tahun 2010. “Alhamdulillah, setelah sempat mundur sekitar dua tahun, hari ini (kemarin –red) Muskab berhasil digelar,” ungkap Ketua Sidang Muskab, Tulyono. Usai agenda pembacaan LPJ DPK KORPRI Batang masa bakti 2005-2012, pimpinan sidang langsung menawarkan ke peserta soal mekanisme pemilihan Ketua DPK yang baru. Namun ketika ditawarkan nama Sekda, secara aklamasi semua peserta berkoor setuju. “Kita sudah menawarkan soal mekanisme pemilihan. Tetapi peserta Muskab bermufakat menunjuk Pak Sekda untuk menahkodai KORPRI periode 2013-2018,” terangnya. Untuk penyusunan kepengurusan, forum pun menyepakati beberapa nama untuk masuk formatur. Dalam daftar ini ada Agung Wisnu Barata S Sos MM sebagai Sekretaris Formatur, serta Lani Dwi Rejeki MM, Tulyono, Subkhi, Yulianto SH, dan Yarsono, sebagai anggota. Mendapat amanah ini, Nasikhin, menyatakan tak ada
AKHMAD SAEFUDIN
TERPILIH - Sekda Batang, Nasikhin, terpilih secara aklamasi menjadi Ketua DPK KORPRI, saat Muskab, kemarin.
yang istimewa. Namun karena ketentuan organisasi, pihaknya tak bisa mengelak dari suara bulat peserta Muskab yang menghendaki dirinya memimpin KORPRI lima tahun ke depan. “Saya terpaksa menerima hasil mufakat ini dengan biasabiasa saja. Tidak menganggapnya sebagai musibah, tetapi juga tak harus alhamdulillah,” ucapnya berkelakar. Muskab sendiri dihadiri lengkap oleh jajaran KORPRI dari berbagai unit. Seluruh Kepala SKPD, Perusahaan Daerah, sampai instansi vertikal seperti Kemenag, tampak mengikuti kegiatan sampai selesai. Sementara dari Dewan Pengurus Provinsi KORPRI, hadir Kepala Bidang Pembinaan dan Disiplin, Robi Priantono. Bupati Yoyok Riyo Sudibyo yang hadir sejak awal, mengingatkan jajaran pengurus KORPRI Batang untuk bisa berbuat lebih banyak, utamanya bagi masyarakat. Dengan
laksanakan kebijakan, Satpol PP terlebih dahulu mensosialisasikan rencana ini ke kalangan sekolah. Seperti pada Senin (18/2), di SMA Bhakti Praja (BP) Batang, Kepala Satpol PP, Ulul Azmi MM, menggelar apel pagi, guna mengingatkan para siswa soal rencana razia kenakalan pelajar. “Jadi kalau
AKHMAD SAEFUDIN
APEL AKBAR - Kepala Satpol PP, Ulul Azmi, saat memimpin upacara kegiatan apel akbar, di halaman Pemkab, belum lama ini.
saat razia nanti adik-adik tertangkap operasi kami, ya harus dibawa ke Kantor Satpol. Tidak ada yang boleh menjemputnya, kecuali orang tua adik-adik sendiri,” ungkap Ulul di depan peserta apel. Menurutnya, sosialisasi ini berawal dari permintaan pihak sekolah, yang khawatir terhadap kenakalan siswanya. Bahkan, sedianya, Kepala Sekolah SMA BP, Moelyarsih, justru meminta dilakukannya razia di sekolah mereka. “Kami memang sudah merencanakan kegiatan razia khusus menyasar pelajar yang nakal, yang terbukti bolos saat jam sekolah. Tetapi aksi ini harus terlebih dahulu disosialisasikan, sebagai bentuk ketaatan kami pada prosedur,” tandasnya. Ulul menyatakan kesiapannya untuk berkeliling ke sekolah-sekolah, guna mensosialisasikan kebijakan yang sama. Sebab paska apel pagi di SMA
BP, banyak kepala sekolah SMA yang meminta diagendakannya kegiatan serupa. “Kami memaknainya sebagai inisiatif institusi sekolah yang ingin mengantisipasi berkembangnya kenalan remaja di kalangan pelajar. Di sisi lain, ini menjadi semacam kecemasan kolektif, bahwa kenakalan pelajar mulai mengkhawatirkan,” terangnya. Dijelaskannya, beberapa aduan masyarakat pun telah masuk ke kantornya. Banyak warga yang mulai mencemaskan kecenderungan perilaku pelajar, dari mulai bolossekolah sampai perilaku pacaran . “Banyak laporan masuk. Tetapi kami tetap harus memformulasikan pendekatan yang tepat. Setidaknya, sebagai upaya antisipasi, sosialisasi tetap kami lakukan, sebelum akhirnya menggelar razia,” pungkas Ulul. (ap22)
jumlah anggota yang mencapai 8.500-an orang, maka organisasi ini memiliki modal yang lebih dari cukup untuk dikelola menjadi kekuatan besar. “Kalau sampai tak dimanfaatkan dengan baik, ya bodohnya kita. Maka saya usul, tema muskab kali ini, 2013, kebangkitan KORPRI Kabupaten Batang,” tandasnya. Karena besarnya potensi ini, maka Bupati menitipkan dua hal ke KORPRI. Pertama, organisasi ini harus mampu meningkatkan kesejahteraan bagi anggotanya. Menurutnya, sejauh mampu mengelola aset yang ada, maka upaya ini tidaklah sulit. Kedua, KORPRI harus bisa memotivasi jajarannya guna meningkatkan kualitas pengabdian. “Plat mobil boleh berubah, dari merah ke hitam. Tetapi pengabdian tak mungkin bisa dihapus siapapun. Percayalah, nama baik tak akan pernah bisa diukur,” pungkasnya. (ap22)
PMI Beri Bantuan Keluarga Korban Bencana
Satpol PP Mulai Sasar Pelajar BATANG - Tak hanya merazia prostitusi, usaha galian C, ataupun PKL, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Batang pun bakal menyasar kalangan pelajar. Kebijakan ini ditempuh sebagai respon atas maraknya fenomena kenakalan remaja akhir-akhir ini. Sebelum benar-benar me-
Panglima TNI. Sementara itu, Bupati Yoyok Riyo Sudibyo yang hadir dalam upacara tersebut berkesempatan memberikan pengarahan kepada anggota Kodim 0736/Batang. Bupati mengatakan bahwa pihaknya atas nama pribadi dan masyarakat mengucapkan terimakasih karena bisa berdialog dengan anggota TNI, dan dalam kepemimpinannya yang baru satu tahun ini bisa menyelamatkan uang Negara atau rakyat Kabupaten Batang sebesar Rp 71 M. “Uang tersebut didapat dari peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Efisiensi beban kerja gaji pegawai dan dari lelang serta proyek-proyek pembangunan di Batang,” papar Yoyok. Dikatakannya, uang tersebut akan dikembalikan pada masyarakat, salah satunya untuk pembangunan pasar Batang serta memperbaiki infrastruktur lainnya. Sehingga nantinya ada perubahan untuk pembangunan di Kabupaten Batang, Bupati juga ingin bagaimana caranya bisa membuat sesuatu yang tidak ada menjadi ada dan yang kurang baik menjadi baik, serta harus memberi sumbangsih pada masyarakat Batang. “Saya memiliki niatan (keinginan), organisasi Pepabri dan Veteran akan dijadikan satu atap. Saya mohon kepada anggota Kodim untuk dapat mensosialisasikan program-program kerja Pemerintah Kabupaten Batang untuk memajukan Batang,” tandasnya. (ap12)
NURUL FATAH
BANTUAN - Petugas PMI Kabupaten Batang memberikan bantuan kepada korban bencana sebagai bentuk kepedulian.
BATANG - Untuk membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa bencana, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Batang memberikan bantuan sembako kepada para korban. Meski nilai bantuan tidak terlau besar, namun hal ini bisa sedikit meringankan beban masyarakat. Kepala Markas PMI Kabupaten Batang, Sukardi SPd mengatakan, bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga Kabupaten Batang yang tertimpa musibah. “Bantuan yang diberikan tersebut merupakan hasil sumbangan dari
masyarakat, hanya saja penyalurannya melalui PMI. Dengan diberikan bantuan berupa sembako tersebut, saya harap bisa membantu meringankan beban keluarga korban,” tutur Sukardi. Penyerahan bantuan diberikan kepada keluarga Dasomin (60) warga Dukuh Dracik Rt 3/4 Kelurahan Proyonanggan Selatan yang sebagian rumahnya roboh akibat diterjang hujan lebat yang disertai angin kencang, selain itu juga diberikan bantuan kepada Tariyah, warga Dukuh Pasirsari Rt 4/90 Kelurahan Ka-
rangasem Utara yang mengalami hal yang sama dengan Dasomin. Dalam penyerahan bantuan tersebut, disaksikan oleh Muspika dan aparat desa setempat serta sebagian anggota keluarga korban. Bantuan yang diberikan kepada masing-masing korban tersebut berupa berupa Beras 25 Kg, Mie instan satu dus, kecap satu botol, telur dua kilogram. Disamping itu, PMI juga memberikan bantuan kepada korban tanah longsor di Dukuh Blijo Rt 11/3 Desa Blijo, Kecamatan Bawang, yakni Nursalim dan Sobirin. Peristiwa tanah longsor itu sendiri terjadi pada Senin (4/2) lalu. Posisi rumah Nursalim yang berada di ketinggian 5 meter tiba-tiba longsor setelah terjadi hujan lebat dan menimpa rumah milik Sobirin. “Akibat longsor itu sendiri kedua korban mengalami kerugian kurang lebih Rp 25 juta, namun tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Keduanya menerima bantuan berupa Beras 50 Kg, Mie instan dua dus, kecap botol dua botol, telur empat kilogram dan higyne kit dua paket,” ujarnya. (ap12)
RADAR KENDAL
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
BERIBAD BERIBADAAT
RADAR PEKALONGAN
12
Pemkab Kendal Siapkan 5.000 Hektar Hutan Kota Untuk Persiapan Penilaian Adipura
AGUNG FIRMANSYAH
RANDU URUT - Pemandangan Randu Urut demikian eksotis.
‘Kendal Jepret’ Abadikan Randu Urut ALAM bukan saja menyediakan berbagai macam kekayaan yang dapat dimanfaatkan oleh manusia, akan tetapi juga menyajikan keindahan pemandangannya nan eksotik. Salah satunya, adalah yang berhasil diabadikan oleh komunitas fotografi Kendal yang tergabung dalam ‘Kendal Jempret’. Pada Sabtu (16/2) pagi, bersama pecinta Jeep Offroad, Kendal Jepret mengadakan ‘hunting’ bareng di lokasi ‘Randu Urut’ Karangtengah, di sebelah kiri Jalan Lingkar Alteri, Brangsong. Kegiatan mingguan ini diikuti oleh 30 peserta yang berasal dari Wilayah Kabupaten Kendal. Dengan mengusung tema ‘Kebaya and Advanture’ para peserta memotret model yang mengenakan pakaian kebaya serta human interest petani dan landscape Randu Urut itu sendiri. Dipilihnya Radu Urut sebagai obyek pemotretan atas dasar, puluhan pohon Randu yang tumbuh berjajar memanjang di pinggir sawah itu telah berusia di atas 50 tahun lebih. Menurut Anja GM, Devisi Riset dan Pengembangan Kendal Jepret, lokasi itu juga sering digunakan untuk shooting film dan pemotretan prewed serta digunakan oleh pemuda sekitar sebagai lokasi ‘nongkrong’ bareng. (ap19)
KENDAL - Sekda Kendal, Ir Bambang Dwiyono MT, menyatakan, Pemkab Kendal telah menyiapkan lahan seluas 5.000 meter persegi, di sekitar Stadion Utama Kebondalem, untuk kawasan hutan kota. Sedangkan kegiatan gerakan kebersihan massal akan dilakukan oleh seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Kendal beserta elemen masyarakat. Tiap SKPD nantinya wajib menanam pohon dan mengelola sampai di lingkungan kerja masing- masing. Hal itu disampaikannya pada rapat koordinasi (Rakor) persiapan penilaian Adipura yang dibuka oleh Sekda mewakili Bupati dr. Widya Kandi Susanti, MM, di Ruang OR Pemkab Kendal, Senin (18/3). Pemkab akan mempersiapkan diri sebaik mungkin agar peringkat Adipuranya tidak terpuruk pada ranking terakhir dari 35 kabupaten/ kota se Jawa Tengah. Dengan slogan Kendal Beribadat, bersih, indah, barokah, damai, aman dan tertib seharusnya posisi Kendal tidak menempati juru kunci. “Pemerintah Kabupaten Kendal segera mempersiapkan SK Hutan Kota dan gerakan kebersihan massal pada seluruh jajaran pemerintah daerah yang melibatkan elemen- elemen masya-
AGUNG FIRMANSYAH
RAKOR ADIPURA - Sekda, Ir Bambang Dwiyono MT, saat memberikan sambutan pada Rakor Adipura.
rakat,” ujarnya. Untuk meningkatkan peringkat Adipura, menjadi tanggungjawab semua pihak dan bukan hanya Badan Lingkungan Hidup semata. Sedangkan Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Kendal, Drs. Ratno, MH, mengakui, beberapa fasilitas umum kondisinya masih kotor, kumuh, tidak sehat dan tidak layak. Anta-
ra lain Pasar Tradisional Dalam Kota, bekas stasiun lama, sub terminal Kota Kendal, drainase yang buruk, penghijauan Jalan Arteri, kebersihan shelter dan sungai, pemilahan dan pemilihan sampah dan pengolahan sampah di TPA. Rapor merah Adipura Kendal semakin bertambah lengkap karena tidak adanya hutan kota dan belum adanya pengelolaan sam-
SUDARTO
Akbid Gelar Capping Day SEBANYAK 119 mahasiswa Akademi Kebidanan (Akbid) Kabupaten Kendal, mengikuti prosesi pemasangan kap profesi dan Mengucap Janji Mahasiswa (Capping Day), di Pendapa Kabupaten Kendal, Sabtu (16/2). Upacara Capping Day selenggarakan sebagai lambang kesiapan mahasiswa melakukan praktik klinik. Menurut Direktur Akbid Kendal Chobibah SSIT, setelah mahasiswa menyelesaikan pembelajaran teori dan laborat, pada semester kedua dilanjutkan dengan praktik klinik disejumlah Rumah Sakit, diantaranya RSUD dr. Soewondo Kendal. Diharapkan, mahasiswa dapat mengaplikasikan teori yang telah didapat dan berkomitmen membantu kebidanan di Kabupaten Kendal, menekan angka kematian ibu melahirkan, bayi dan balita serta gizi buruk. Di era globalisasi yang penuh persaingan ini, mahasiswa diingatkan untuk selalu belajar dengan tekun serta meningkatkan kompetensi supaya dapat bersaing secara sehat. Bupati Kendal dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Sekertaris Daerah Kabupaten Kendal, Ir. Bambang Dwiyono MT, menyampaikan, selain dituntut untuk memiliki ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang mumpuni, juga dituntut meningkatkan teknik berkomunikasi yang baik. Komunikasi yang baik dapat memberikan rasa aman dan dipercaya dapat mempercepat proses penyembuhan. (dar)
Daerah (Bappeda) Kabupaten Kendal, Bambang Winarno, SE, MM, yang memimpin rakor menekankan pentingnya kesadaran semua fihak bahwa program Adipura merupakan tanggungjawab bersama. Rakor diikuti oleh seluruh pimpinan SKPD, dan lembaga- lembaga terkait, termasuk camat dan para kepala sekolah, di Wilayah Perkotaan. (ap19)
Pemuda Ngaku Dianiaya Oknum Polisi Jumlah 6 Orang, Disuruh Ngaku Jualan Togel
CAPPING DAY - Capping Day Akbid Kendal digelar di Pendopo Kabupaten.
pah dengan sistem ‘control landfill’ yaitu pengelolaan sampah tertutup. Oleh karena itu, untuk menghadapi penilaian Adipura tahap kedua yang akan dilaksanakan pada Maret 2013 mendatang, Pemkab Kendal akan menerbitkan SK tentang Hutan Kota dan Gerakan Kebersihan Massal. Sementara Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan
KENDAL - Naas betul nasib Wahono Widagdo (37). Pemuda warga Desa Jatirejo, Kecamatan Ngampel, ini menjadi korban penganiyaan yang dilakukan enam orang yang mengaku polisi, dua pekan silam. Akibat penganiyayaan itu, korban hingga Senin (18/2) masih terlihat lemah dan terbaring di kursi tamu rumahnya. Itu karena luka bekas penganiyaan yang dilakukan oleh enam orang yang mengaku sebagai polisi. Dalam penganiyaan itu, korban menderita pada lengan kanan dan kakinya robek, serta
NUR KHOLID MS
BERBARING - Wahono Widagdo (37), warga Desa Jatirejo, Kecamatan Ngampel, hingga kemarin masih lemas. Ia korban korban penganiayaan enam orang yang mengaku sebagai polisi.
pada bagian kepalanya luka hingga mengakibatkan rasa pusing pada korban. “Kejadiannya dua pekan silam, yakni sekitar pukul 20.00 WIB. Saat itu, saya tengah duduk di teras rumah, tiba-tiba didatangi enam orang mengendarai dua mobil,” ungkap korban. Lima orang terlihat turun dari mobil langsung bertanya dan memaksa korban supaya memperlihatkan bukti-bukti rekap jualan judi togel. Karena selama ini tidak pernah jualan judi togel, korban tetap menolak dikatakan jualan togel. “Meski sudah jujur. Empat dari lima pelaku yang turun dari mobil mengaku sebagai polisi itu justru menganiyaya saya,” jelas korban. Tak hanya itu, salah satu pelaku yang membawa senjata api mengancam korban agar mengakui.
“Saya sudah bilang jujur apa adanya, kalau tidak berjualan togel. Namun saya tetap dianiaya pelaku, dan bahkan diseret ke halaman samping rumah, hingga lengan, kaki, dan kepala saya terluka. Karena warga tahu, mereka berdatangan. Para pelaku kabur dengan mobil nopol H 2736 yang diduga palsu, meninggalkan saya,” terang korban. Sementara Kalopres Kendal, AKBP Asep Jenal Ahmadi, Senin (18/2) siang, saat diminta keterangan wartawan terkait masalah itu, mengaku akan mengusut tuntas aksi penganiyaan yang dilakukan enam orang mengaku sebagai polisi itu. “Kasus ini akan dilakukan penyelidikan hingga tuntas,” tegas Kapolres AKBP Asep Jenal Ahmadi. (ap17)
Asuransi OW Gonoharjo Bukan Kewenangan Disbudpar Kelanjutan Longsor KENDAL - Asuransi bagi pengunjung obyek wisata Air Panas Gonoharjo Kecamatan Limbangan, yang terluka akibat musibah tanah longsor, di luar kewenangan dan tanggungjawab Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kendal. Sebab obyek tersebut dikelola oleh pihak Perhutani sedangkan Disbudpar hanya sebatas mendapatkan sharing/ bagi hasil semata. Demikian disampaikan oleh Kepala Disbudpar Drs Agus Rifai, MPd yang didampingi oleh Kabid Pariwisata Soedjarwanto
yang dihubungi, Senin (18/2), terkait dengan musibah longsor yang melukai dua pengunjung yakni Fathuruzi (26) warga Desa Tanjungmojo Kecamatan Kangkung serta Tiwi (22) warga Desa Sidomulyo Kecamatan Kangkung. Selain mencederai dua pengunjung, longsor juga melukai empat pemilik warung. Sejauh ini Disbudpar belum menerima laporan terjadinya musibah tersebut. Meski demikian sebagai bentuk kepedulian, Disbudpar akan membantu sekuat tenaga agar korban dapat menerima asuransi, sejauh memang masuk secara legal dan
membeli karcis. Sebab kalipun tidak mampu biasanya pada karcis memenuhi target, juga tertera biaya matahun ini malah tersuk lokasi OW plus biagetnya dinaikkan seya untuk asuransi. “Sebesar Rp 60 juta atau tidaknya, di obyek winaik lebih dari 100 sata yang kami kelola, persen. Padahal yang selalu ada biaya untuk mengelola OW Goasuransi sehingga bila noharjo pihak ke tiga terjadi kecelakaan/ mudan Disbudpar hasibah, tinggal diklaim nya menerima bagi AGUNG FIRMANSYAH saja,” ujarnya. Drs Agus Rifai, MPd hasil dari Perhutani Target pemasukan semata. Kepala Disbudpar tahun 2012, untuk OW Diberitakan, pada Kendal Gonoharjo ditetapkan Jumat (15/2), tebing sebesar Rp 28 juta sesetinggi 30 m dan dangkan realisasinya mencapai lebar 70 m di OW Gonoharjo longRp 20.300.000 (72,50 %). Se- sor, mengakibatkan delapan orang
terluka. Dua orang yang menderita luka berat merupakan pengunjung yang berada di lokasi sedangkan enam lainnya, yakni Aryono, Parti, Rumiati, Wati, Yuni serta Wanto, warga Dusun Nglimut Desa Gonoharjo, merupakan pemilik warung yang berjualan di sana. OW Gonoharjo selain memiliki kolam air panas, juga dilengkapi berbagai mainan anak, kolam pemancingan, taman, kolam air dingin serta pemandangan alamnya mengesankan karena berada pada ketinggian bukit. Udaranya juga sejuk, dan menjadi salah satu lokasi idola bagi wisatawan yang bermaksud refeshing. (ap19)
Kepedulian Wakil Rakyat dan Pemerintah Makin Jauh dari Harapan
Dana Fogging Saja Harus Ngutang Pihak Ketiga Harapan masyarakat bakal hidup lebih sejahtera, kian menjauh. Beberapa faktor semakin menyeruak ke permukaan dan dampaknya bisa langsung dirasakan belakangan ini. Mengapa demikian? Oleh: SUDARTO POLEMIK pembelian mobil Fortuner dan pembangunan rumah dinas Muspida yang mencuat belakangan ini memang menjadi salah satu perhatian serius publik. Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal serta anggota Dewan, ternyata lebih memprioritaskan kepentingan segelintir pejabat teras daripada memikirkan jalan- jalan di pedesaan yang rusak. Padahal, tingkat kerusakan jalan di Wilayah Kabupaten Kendal, mencapai lebih dari 60 persen. Masyarakat memprotes kebijakan ini, mengingat dana APBD seharusnya dibagi rata untuk kepentingan membiayai pegawai serta kepentingan
SUDARTO
MINIM PERHATIAN - Minimnya dana fogging menjadi salah indikasi minimnya perhatian wakil rakyat dan pemerintah terhadap nasib rakyatnya.
rakyat, dan tidak terlalu timpang seperti sekerang. Menurut pehitungan Endri Priyanto dari LSM Pattiro Kendal, komposisi APBD sekitar 6575 persen untuk biaya tidak langsung sedangkan sisanya yang sekitar 35- 25 persen, baru dimanfaatkan untuk kepentingan rakyat. Dengan komposisi APBD seperti ini, dapat dimaklumi bila pembangunan/ perbaikan jalan aspal di pedesaan yang rusak tidak mampu dibiayai
oleh Pemkab, kalaupun toh diperbaiki, paling banter menggunakan tanah krosok, bukan aspal. Itu pun yang diperbaiki juga tidak merata. Seharusnya wakil rakyat mampu menyerap aspirasi konstituennya dan bukan sekedar menyetujui begitu saja keinginan eksekutif, termasuk untuk pengadaan mobil Fortuner serta pembangunan rumah dinas. Mengingat anggaran itu sudah terlanjur disetujui de-
wan dan mendapatkan rekomendasi dari Gubernur maka secara yuridis formal rakyat sama sekali tidak dapat protes. Paling banter, seperti apa yang disampaikan oleh Ketua LSM Vox Populi, Joko Wiyono. “Rakyat sudah berulangkali mengingatkan agar anggota dewan lebih pro dengan kepentingan rakyat. Tapi kalau masih saja masukan ini tidak digubris, maka jalan yang terbaik adalah memberikan sanksi tegas dengan tidak memilih wakil rakyat yang tidak peduli pada nasib konstituennya.” Padahal bukan rahasia, sebagaimana dijelaskan oleh Kabag Perekonomian dan SDA, Hasyim Trijoko, SE, MSi, dalam tiga tahun terakhir Kabupaten Kendal menerima anggaran DBHCHT, relatif besar. Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau tahun 2011, mencapai Rp 13,775 miliyar, tahun 2012 naik menjadi Rp 21.303.136.317 dan tahun 2013, Rp 17.650.765.527. Dana ini tentu relatif cukup untuk memperbaiki jalur ekonomi pedesaan, yang rata- rata kerusakannya sudah lebih dari tiga tahun.
Belum lagi polemik masalah pembangunan rumah dinas dan mobil Fortuner selesai, kini muncul berita lain yang kian menyiratkan, bagaimana kurang pekanya wakil rakyat di dewan dan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan rakyatnya, terutama di bidang kesehatan. Beberapa hari silam, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, dr Widodo Muh Sutomo, MM mengeluhkan anggaran untuk fogging yang hanya Rp 30 juta. Padahal pada awal sampai akhir musim penghujan, kasus DBD selalu cenderung meningkat. Ironis-
nya lagi, dana fogging yang tidak sebanding dengan kebutuhan itu belum turun sehingga untuk membiayai kegiatan fogging, sebagaimana yang dilakukan di Kompleks Perumahan Griya Praja Mukti Kendal, dananya terpaksa harus ngutang ke pihak ketiga dulu. Sekali lagi, rakyat disuguhi peristiwa demi peristiwa yang tidak lazim, dimana seharusnya kepentingan rakyat lebih didahulukan ketimbangan kebutuhan lainnya, akan tetapi yang terjadi malah sebaliknya. Kepala Dinkes, tentu tidak dapat disalahkan, sebab
pengalokasian anggaran bukanlah kewenangannya. Paling banter hanya mengusulkan semata. Usulan itu pun sudah diterima dengan tangan terbuka oleh wakil rakyat di dewan dengan disertai embel- embel, tambahan dana untuk fogging akan dialokasikan pada APBD Perubahan mendatang, artinya pada saat itu (pasca APBD P), cuaca sudah memasuki musim kemarau sehingga tidak lagi dibutuhkan banyak fogging. Jadi wajar jika rakyat kemudian berkomentar apatis: “Terserah maunya wakil rakyat dan eksekutif sajalah.” (*)
RADIO
RADIO
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
PEKALONGAN SOCIETY
RADAR PEKALONGAN
13
Bendera Parpol Rusak keindahan dari halaman 9
M. AINUL ATHO’
TERTIBKAN - Petugas Satpol PP harus menertibkan bendera Parpol yang melanggar Perda K3, sebab merusak keindahan kota.
Tukiran : Kasus Penganiaya Petugas PDAM... dari halaman 9 Kasubbag Humas Polres Pekalongan Kota AKP Purwanto, mengungkapkan bahwa pihaknya hingga kemarin belum menerima secara resmi adanya laporan dugaan kasus penganiayaan tersebut. “Belum ada laporan dugaan penganiayaan terhadap petugas PDAM yang masuk secara resmi ke Polres,” kata Purwanto, didampingi Kasat Reskrim AKP Widiana. “Tidak ada pelimpahan kasus tersebut dari Polsek Barat,” tegas Widiana. Dengan belum adanya laporan resmi tersebut, kata Purwanto, maka pihaknya tidak bisa menjelaskan bagaimana kronologi kasus itu, maupun nama korban, saksi, berikut tersangkanya. Menurut Purwanto, kasus itu justru ia ketahui melalui media cetak. Purwanto menandaskan, bagaimanapun, jika sudah ada laporan resmi yang masuk, maka sudah menjadi kewajiban polisi untuk menindaklanjutinya sesuai prosedur hukum yang berlaku. Diantaranya dengan memeriksa korban, saksi, hingga terlapor, guna dibuatkan Bukti Acaranya, disertai bukti-bukti lain yang diperlukan. “Dari pemeriksaan itu akan dipakai untuk mengungkap seperti apa kejadian yang sebenarnya, dan untuk menetapkan tersangka,” tandasnya. JALAN TERUS Sementara itu, Direktur
PDAM Kota Pekalongan H Yani Setiawan SH MM mengaku tidak tahu jika ternyata kasus yang menimpa anak buahnya itu belum masuk ke laporan resmi di Polsek Pekalongan Barat maupun Polres Pekalongan Kota. Sebab, kata dia, beberapa saat pada Jumat siang setelah kasus itu terjadi, ia dan anak buahnya yang menjadi korban dan saksi sudah melaporkan ke Polsek Pekalongan Barat. Menurut Yani, saat itu, Unit Reskrim Polsek setempat bahkan sudah memanggil terlapor untuk diperiksa. “Untuk masalah laporan, kemarin (Jumat, Red), setelah kejadian kita langsung lapor ke Polsek. Kemudian juga memeriksakan luka yang diderita korban ke rumah sakit. Lalu kembali lagi ke Polsek,” katanya. Ditambahkan, dalam pertemuan di Mapolsek itu, pelaku yang diduga melakukan kekerasan terhadap anak buahnya sempat meminta maaf kepada pihaknya. Namun, ia ingin agar kasus tersebut dilanjutkan sesuai prosedur hukum yang berlaku. Sehingga, oleh Polsek Pekalongan Barat, kasus tersebut disarankan untuk dibawa ke Satreskrim Polres. “Sore harinya, saya dikabari kalau kasusnya sudah dilimpahkan ke Polres,” ungkapnya. Yani mengungkapkan, dari pihak terlapor sudah datang ke Kantor PDAM Kota Pekalongan, Senin (18/2) pagi
untuk menyelesaikan pembayaran tunggakan tagihan yang seharusnya. Juga untuk meminta maaf dan menjelaskan kronologis kejadian itu menurut versi yang bersangkutan, serta berharap agar kasus hukumnya tidak dilanjutkan. “Dia datang ditemani kerabatnya tadi pagi (kemarin). Untuk minta maaf dan merasa khilaf, serta minta supaya kasus ini dihentikan,” jelasnya. Ia menandaskan, secara manusiawi dan hubungan antar personal, permohonan maaf itu diterimanya. Akan tetapi, tindakan kekerasan yang dilakukan terlapor ada konsekuensi hukumnya sendiri dan akan tetap dilanjutkan. Lebih lanjut Yani menambahkan, PDAM adalah merupakan institusi milik Pemkot Pekalongan. Maka, sebagai sebuah institusi, yang bisa ‘mengerem’ atau memberikan instruksi supaya kasus itu tidak dilanjutkan ke ranah hukum adalah pemilik PDAM, dalam hal ini Pemkot Pekalongan melalui Walikota. “Sementara ini dari Bapak Walikota belum menginstruksikan supaya kasus ini dihentikan sampai di sini saja. Maka, kita akan terus melanjutkan proses hukum terhadap kasus ini,” tegasnya. Seperti telah diberitakan, petugas bagian penagihan PDAM Kota Pekalongan bernama Basuki bersama dua orang rekannya masing-masing Suherman dan Edi Subianto,
Jumat (15/2), menjalankan tugas menyegel meteran air milik salah seorang pelanggan, warga jalan Permai nomor 261 Bina Griya yang menunggak pembayaran PDAM selama empat bulan plus satu bulan berjalan. Setelah bertemu dengan pemilik rumah dan meminta izin menyegel, akhirnya tugas tersebut selesai. Namun tak disangka ketika korban tengah melakukan tugas serupa di rumah lain yang masih berada di lingkungan tersebut, seorang anggota keluarga dari rumah yang disegel sebelumnya, yang menurut informasi dari PDAM berinisial H, mengejar dirinya. Pelaku kemudian memaksa Basuki dan rekannya untuk melepas segela yang dipasang tanpa melakukan pembayaran. Permintaan pelaku ditolak oleh Basuki karena dinilai tidak memenuhi prosedur untuk terlebih dahulu membayar. Namun ternyata pelaku tak terima dan kemudian melontarkan kata-kata kasar sembari mendorong tubuh korban. Tak terima di dorong tubuhnya, korban kemudian membalas mendorong tubuh pelaku, namun setelah itu tibatiba pelaku menandukkan kepalanya ke arah hidung korban hingga mengeluarkan darah. Melihat hal itu, kedua rekan korban kemudian membawa korban ke RS dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek setempat. (way/ap16)
Kemenag Peringatkan Bahaya Biro Haji-Umroh MLM dari halaman 9 karena rawan penipuan dengan adanya keterbatasan kuota haji yang tersedia di Indonesia setiap tahunnya. “Kami mengimbau kepada masyarakat agar tidak menggunakan jasa biro haji MLM karena rawan penipuan, dengan adanya pembatasan kuota haji maka tidak semua calon haji (Calhaj) bisa diberangkatkan. Apalagi MUI menyatakan tidak pernah mengeluarkan sertifikasi halal bagi biro-biro semacam itu,” beber Kasi Penyelenggara Haji dan
Umroh Kemenag Kota Pekalongan, M Nadhief saat ditemui di kantornya, Senin (18/ 2). Dari kuota yang dipunyai Jawa Tengah sebesar 211.000 calhaj, ongkos Naik Haji (ONH) Plus hanya diberikan kuota sebesar 17.000 saja. Sedangkan haji reguler sebanyak 194.000. “Saat ini, di Kota Pekalongan daftar tunggu untuk pelaksanaan ibadah haji reguler telah mencapai tahun 2024. Sedangkan untuk ONH Plus, daftar tunggu mencapai tahun 2017.” Dalam hal larangan, Kemenag Kota Pekalongan tidak bisa berbuat
banyak karena izin mendirikan biro haji MLM berasal dari pusat, dan kewenangan haji plus hanya bisa dilayani setingkat Kantor Wilayah (Kanwil) pada Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) khusus. “Kami tidak bertanggung jawab apabila ada masyarakat yang tertipu dengan keberadaan biro haji MLM. Karena hal ini berada di luar wewenang kami. Kemenag Kota Pekalongan hanya melayani pemberangkatan haji reguler saja,” jelasnya. Dikesempatan lain, Kepala Kemenag Kota Pekalongan, Dr
H Suratno MPd menjelaskan jika keabsahan biro-biro haji MLM tidak bisa dicek secara langsung. Karena semua perizinan berasal dari pusat dan kebanyakan kantor yang ada disini merupakan kantor cabang. “Biro-biro haji MLM tidak kami anjurkan namun untuk biro dengan model biasa atau reguler masih diperbolehkan, tetapi dengan cara mengantri seperti yang dilakukan jika melalui Kemenag. Untuk haji reguler, pasti kami jamin dan kawal prosedur pengurusannya dari awal hingga akhir,” ujarnya. (ap15)
atlet, dan saya tanyakan bagaimana dirinya menyelesaikan hal tersebut,” tutur Ricsa. Dari satu pertanyaan itu, Ricsa mengaku mendapatkan banyak gambaran mengenai pribadi atlet. “Dari situ tentu saja saya menyerap banyak tentang kepribadian atlet, apakah dia termasuk sumbu pendek atau cepat bosa dan marah saat menghadapi masalah. Atau justru dia termasuk ulet dan sabar dalam menghadapi permasalahan,” bebernya lagi. Beda Ketua KONI, beda pula Dandim yang memilih memberikan pertanyaan mengenai bela negara. Pertanyaan itu tentu saja dapat menilai setinggi apa nasionalisme yang dimiliki atlet. Hal itu berkaitan dengan kesediaannya terus membela negara dalam event olahraga internasioanal. Kemudian, Kapolres AKBP Dhani Hernando lebih banyak
memberikan pertanyaan mengenai Miras dan Narkoba yang menjadi pantangan utama bagi para atlet. “Dari sini kami dapat menilai atlet secara keseluruhan baik karakter maupun komutmennya dalam olahraga,” jelas Ricsa. Penilaian tersebut, kemudian diperlengkap dengan pertanyaan mengenai budi pekerti yang diajukan perwakilan dari Dindikpora Drs Yunus Suwandi, serta mengenai motivasi diri yang diajukan GM Radar Pekalongan, Ade Asep Syarifudin. Sehingga, pemenang yang dipilih benar-benar merupakan atlet yang mempunyai kepribadian dan budi pekerti bagus, nasionalisme dan komitmen tinggi memerangi narkoba serta pandai memotivasi diri saat terjatuh. Namun, meskipun terlihat tegang dan cemas saat akan memasuki ruang penjurian, para atlet mengaku tak merasa
yang menjadi prinsipnya adalah pemasangan bendera parpol dilakukan dengan tertib dan tidak mengganggu keindahan kota. “Yang menjadi prinsip kami keberadaan bendera parpol tidak mengganggu kenyamanan ketertiban dan keindahan kota. Jika ada laporan mengenai pelanggaran tersebut, kami siap menindak,” tegasnya. Selain itu, lanjut Muannas, ada beberapa lokasi dan cara pemasangan yang tidak diperbolehkan. Hal tersebut tercantum dalam Perda K3 yang dimiliki Pemkot Pekalongan. “Tidak diperbolehkan memasang poster atau bendera dengan dipaku di pohon. Kemudian tidak diperbolehkan juga merusak trotoar untuk memasang bendera. Jika melanggar tentu saja akan kami tertibkan.” Dikatakan Muannas, lebih baik parpol maupun petugas yang melaksanakan pemasangan terlebih dahulu berkoordinasi dengan Satpol PP. Dengan begitu, pemasangannya akan menjadi lebih tertib dan tidak menyalahi aturan. (ap16)
Total Berjuang dari halaman 9 agar mendapatkan hasil yang maksimal,” tutur atet tenis meja Kota Pekalongan tersebut. Prestasi yang didapatkannya, juga membawa Ayu masuk dalam PPLP Jateng untuk berjuang membawa nama Jawa Tengah dalam setiap event tingkat nasional. Hal itu diakuinya juga didapat karena perjuangan total. “Sebagai atlet tugas saya berlatih daserisu dan bertanding dengan segala
kemampuan yang saya miliki. Jika dua hal itu dijalankan, hasil maksimal pasti dicapai,” imbuhnya. Gadis yang kini pindah sekolah ke SMA 11 Semarang itu memang mempunyai citacita besar dalam olahraga. Dirinya berniat untuk mencapai tingkat nasional dalam olahraga tenis meja. “Semoga melalui PPLP ini saya bisa ikut kejuaraan hingga tingkat nasional,” ucapnya lagi. Meski sudah masuk dalam PPLP Jateng, gadis kelahiran
8 November 1996 tersebut mengaku tetap tak melupakan Kota Pekalongan. Sebagai tanah kelahirannya, Ayu mengaku cinta terhadap Kota Pekalongan. Untuk itu, dirinya mempunyai komitmen akan siap membela kota batik kapanpun dibutuhkan. “Jika dipanggil untuk membela Pekalongan, saya siap. Karena Pekalongan merupakan kota kelahiran saya, sehingga saya ingin memberikan yang terbaik bagi kota ini,” pungkas Ayu. (ap16)
Baru, Riksa yang Nyalon Ketua Koni dari halaman 9 “Makanya kami akan tetap menunggu pendaftaran calon ketua hingga Selasa (19/2) siang,” bebernya. Dijelaskan Saminta, biasanya untuk pendaftaran calon baru akan ramai menjelang ditutup. Untuk itu pihaknya masih membuka pendaftaran, dan akan menunggu kandidat yang akan mendaftar ke panitia. “Harapan kami tetap ada yang mendaftar untuk mengajukan diri sebagai calon Ketua KONI, sehingga tetap ada persaingan dalam musorkot kali ini. Dari pengalaman sebelumnya memang calon biasanya ramai mendaftar jelang penutupan,”
imbuh Saminta. Selain pemilihan ketua KONI periode 2013-2017, ada dua agenda lain yang akan dijalankan dalam Musorkot tersebut yaitu laporan pertanggung jawaban (LPJ) tahun 2009-2013, dan juga penyusunan program kerja empat tahun kedepan. Menurut mantan Lurah Landungsari itu, persiapan Musorkot yang akan digelar di ruang sidang DPRD Kota Pekalongan sudah mencapai 90 persen, dan tinggal melakukan penyempurnaan di beberapa sisi saja. Dikatakannya lagi, KONI sudah mempunyai AD/ ART tersendiri dalam pelaksanaan setiap kegiatannya. Oleh karenannya,
seluruh persiapan sudah disesuaikan dengan aturan yang sudah tercantum. “Untuk persiapan kami tidak ada masalah, semua sudah berjalan dengan baik dan tinggal menunggu hari pelaksanaan saja,” tegasnya. Dalam kegiatan tersebut, lanjutnya, dijadwalkan akan hadir Ketua KONI Provinsi Jawa Tengah, Tutuk Kurniawan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan seluruh ketua dari 28 cabor dibawah naungan KONI Kota Pekalongan. “Melalui Pak Ketua, KONI Provinsi Jawa Tengah sudah dipastikan hadir. Sementara dari FKPD juga beberapa orang menjabat sebagai ketua cabor,” pungkasnya .(ap16)
Habib Luthfi Sampaikan Terimakasih... dari halaman 9
takut menghadapi para juri. “Biasa saja. Memang sempat takut saat akan masuk, tapi ketika mulai menjawab pertanyaan justru merasa santai karena suasananya juga enak,” aku Yohanes Michael, atlet dansa yang juga masuk dalam 10 besar Atlet Of The Year 2013. Dari serangkaian penjurian tersebut, maka terpilihlah 10 besar Atlet Of The
Year tahun 2013. Nama besar yang disandang sang atlet, tak menjadi jaminan dirinya terpilih. Namun prestasi, komitmen dan karakter yang dimilikinyalah yang akan membawa sukses berkelanjutan bagi sang atlet. Ketua KONI menjanjikan, tahun depan kegiatan serupa akan digelar kembali dengan komposisi atlet yang berbeda. (*)
Bantuan dari masyarakat itu, sudah diberikan baik secara langsung ataupun tidak langsung, baik secara materi, tenaga, maupun sumbangsih saran/pemikiran. Meski demikian, imbuh dia, diakui bahwa pelaksanaan peringatan Maulid Nabi pekan kemarin itu, sedikit banyak menimbulkan ekses berupa gangguan kelancaran aktivitas masyarakat, terutama pengguna jalan raya. Sebab, dengan tingkat antusiasme para peserta Peringatan Maulid, serta banyaknya masyarakat dari seluruh penjuru yang ikut menghadiri kegiatan itu, mengganggu kelancaran aktivitas warga. “Untuk itu, kami mo-
RADIO
RADIO
RADIO
Tak Merasa Gentar Hadapi Lima Juri Sekaligus dari halaman 9
Kota Pekalongan saat ini dipenuhi puluhan bendera dari berbagai parpol. Selain taman, bendera parpol juga terpantau berjejer tidak teratur di beberapa jembatan kota seperti jembatan Loji, jembatan Grogolan, jembatan jalan Hayam Wuruk dan jembatan Kali Banger. Meskipun sudah diperbolehkan, namun pemasangan bendera yang tidak teratur itu justru menimbulkan kesan kumuh, serta merusak keindahan Kota Pekalongan. Anggota KPU Divisi Kampanye, Hukum dan Pengawasan, Drs RM Firdaus saat dikonfirmasi mengaku, belum ada peraturan yang khusus ditujukan untuk pemasangan bendera parpol. Sehingga, untuk penegakkannya pun belum bisa dilakukan. “Berkaitan dengan pengaturan pemasangan alat peraga atau kampanye, sampai sekarang memang belum ada perwal khusus yang mengatur tentang lokasi-lokasi diperbolehkan atau tidaknya memasang bendera parpol,” terangnya. Namun, jika mengacu pada
peraturan sebelumnya ada beberapa lokasi yang memang tidak diperbolehkan untuk memasang alat peraga atau bendera parpol diantara traffic light, kantor pemerintahan dan juga taman kota. “Biasanya untuk mengatur juga melihat Perda lain yang berlaku, tapi kami dari KPU memang belum mengetahui Perda apa yang bersangkutan dengan permasalahan tersebut,” imbuhnya. Sedangkan mengenai waktu kampanye peserta pemilu 2014, sambung Firdaus, memang tiga hari setelah pengumuman verifikasi, parpol sudah diperbolehkan untuk memasang bendera atau alat peraga. Untuk parpol peserta pemilu, sudah diperbolehkan melakukan kampanye mula 11 Januari 2013 hingga 5 April 2014 mendatang. Namun dalam jangka waktu tersebut, parpol belum diperbolehkan untuk menggelar rapat umum atau rapat terbuka. Terpisah, Kepala Satpol PP, Muannas Budi Setyono, saat dikonfirmasi mengenai hal tersebut menegaskan bahwa
hon maaf kepada masyarakat yang terganggu aktivitasnya selama penyelenggaraan peringatan Maulidurrosul tersebut,” ungkapnya. Ia menuturkan, secara umum, rangkaian Peringatan Maulidurrosul yang digelar Kanzus Sholawat berlangsung sukses dengan partisipasi masyarakat yang sangat tinggi. Partisipasi ini tidak hanya datang dari masyarakat Kota Pekalongan saja, tetapi juga dari luar daerah bahkan seluruh Indonesia. “Kami berharap, partisipasi masyarakat yang sangat tinggi seperti itu bisa terus berlanjut hingga rangkaian Peringatan Maulid Nabi berikutnya,” jelasnya. Rangkaian Peringatan Mau-
lid Nabi Besar Muhammad SAW yang digelar Kanzus Sholawat tahun ini, terpantau berlangsung semarak seperti tahun-tahun sebelumnya. Berbagai rangkaian kegiatan itu, diantaranya berupa Kirab Merah Putih, Apel Besar Banser se-Eks Karesidenan Pekalongan, Halaqoh Kyai Muda se-Eks Karesidenan Pekalongan, Pawai Panjang Jimat. Serta, puncak acara yakni pembacaan maulid di Gedung Kanzus Sholawat di Jalan Dr Wahidin Kota Pekalongan, Rabu (13/2) lalu. Acara ini dihadiri oleh puluhan ribu umat Muslim dari berbagai penjuru tanah air, ulama, dan dihadiri pula oleh sejumlah pejabat daerah hingga pusat. (way)
RADIO
RADIO
SAMBUNGAN BISNIS
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
Terbaru, Honda Verza 150 dari halaman 16 “Tahun 2012 kemarin kami mampu menjual 425 ribu unit all type di wilayah Jawa Tengah minus karesidenan Banyumas dan karesidenan
Pati, naik 26% dari penjualan tahun kemarin. Kontribusi terbesar motor matic dengan market share 70%, motor bebek 26%, dan 4% untuk motor sport. Untuk tahun 2013 ini, kami berani pasang
target penjualan di angka 500 ribu sampai 550 ribu unit. Kami percaya, ke depan pasar sport akan memberikan kontribusi lebih besar sekitar 10%. Untuk Honda Verza 150 ini, kami optimis akan terjual
1.500 unit per bulan di pasar Jawa Tengah,” tambah Sukamto. Honda Verza 150 hadir dengan 4 pilihan warna seperti, merah, hitam, silver, dan biru. (anang/dal)
I akan diundi 10 April 2013. Nantinya Kupon Undian ini akan diikutkan dalam Grandprize 10 Suzuki Satria di bulan Juni nanti. Luar biasa bukan? Tunggu apa lagi, segera kunjungi dealer Suzuki terdekat di kota Anda. Beli Satria dan dapatkan hadiahnya. SENSASI SEJUTA CERITA SATRIA Masih dalam program Sensasi Sejuta Satria, pemilik motor Satria baik individu maupun yang tergabung dalam Satria Club Community berkesempatan mengikuti Sensasi
Sejuta Cerita Satria. Pemilik Suzuki Satria dapat mengirimkan cerita terbaiknya bersama Suzuki Satria dengan mengirimkan tulisan maupun video. Disediakan 50 voucher isi ulang pulsa @ Rp.100.000, grand prize 1 Samsung Galaxy Tab. Serta uang tunai Rp 2.000.000, Rp1.500.000, Rp 1.000.000 dan Grand Prize Cash Money Rp5.000.000. Keterangan lebih lanjut kunjungi: Facebook dan Twitter Suzuki Motor Indonesia. (anang/dal)
Sensasi Sejuta Satria dari halaman 16 Tipe Suzuki Satria F150 Black Fire dengan warna dinamis dan stripping agresif semakin mengukuhkan tampilan Satria F150 sebagai Hyper Underbone. Dengan animo yang luar biasa tersebut, tidak terasa Satria 150 akan mencapai produksi yang ke satu juta, dimana produksi Satria ke 1 juta unit yang jatuh pada bulan Maret 2013, sebagai ungkapan rasa terimakasih kepada seluruh pencinta Suzuki Satria, PT
Suzuki Indomobil Sales akan mengadakan program promo Sensasi Sejuta Satria. Untuk setiap pembelian Suzuki Satria konsumen berhak mendapatkan 2 kupon promo (Kupon undian dan Grandprize). Program undian dibagi dalam 2 periode. Periode I (1 Feb – 31 Maret) Periode II (1 April – 31 Mei). Masing-masing periode disediakan berbagai macam hadiah. Hadiah yang disediakan 25 Samsung Galaxy Note, 35 Samsung Galaxy Tab, 50 Knalpot Yoshimura dan 100 Jacket Taichi Japan. Untuk Periode
Pertamina Minta Perlindungan Pemerintah dari halaman 16 “Pertamina minta perlindungan. Bentuk perlindungannya yaitu, sebaiknya pemerintah tidak mengizinkan industri sejenis masuk,” ucap Dahlan di Pencenongan, Jakarta Pusat, Senin (18/2). Diakui Dahlan, bahwa Pertamina mempunyai kekhawatiran sendiri, bila pemerintah mengizinkan usaha sejenis dengan skala hampir sama masuk. “Pertamina bilang, nanti bisa ada perebutan pasar. Maka
itu Pertamina minta saran, apakah perlu membatalkan proyeknya? mumpung investasi belum banyak, karena total investasi tidak main-main yaitu sebesar 5 milliar dollar,” papar Dahlan. Namun hingga saat ini, pemerintah belum mengambil posisi apakah akan memberikan perlindungan atau tidak. “Masih dibicarakan oleh pemerintah. Yang jelas saya diminta Pertamina untuk menyampaikan itu ke pihak-pihak terkait,” tukas mantan Dirut PLN ini.
Seperti diketahui PT Pertamina (Persero) menargetkan penguasaan pasar petrokimia nasional hingga 80 persen di tahun 2025, yang diyakini dapat tercapai melalui kerjasama dengan perusahaan-perusahaan nasional dan multinasional. Pada tahap awal, Pertamina akan merealisasikan proyek pembangunan naphta cracker dengan kapasitas 1 juta ton per tahun. Kilang Naphta Cracker ini ditargetkan dapat beroperasi pada tahun 2017 dengan produksi Ethylene 250 ribu
ton per tahun, Polyethylene 400 ribu ton per tahun, Polypropylene 350 ribu ton per tahun, PVC 200 ribu ton per tahun. Untuk mewujudkan rencana tersebut, Pertamina telah menandatangani nota kesepahaman (Memorandum of Understanding) dengan tiga perusahaan petrokimia multinasional, yaitu SK Global Chemical, PTT Global Chemical, dan Mitsubishi Corporation, yang merupakan perusahaan petrokimia terkemuka di kawasan Asia. (chi/jpnn)
Penyet tempe dan lalapan segar. “Bagi yang suka menu sambal, kami sediakan 7 macam sambal sedap. Antara lain sambal terasi, sambal setan, sambal lamong, sambal ndower, sambal teri, sambal satay dan sambal kecap pedas,” ujarnya.
Saat ini yang masih menjadi favorit pelanggan adalah sambel setan, ndower dan lamong. Karena ketiganya memang cukup familiar dan banyak yang suka. Bagi yang suka pedas tentu pesan sambal setan atau ndower yahng dijamin sangat pedas. (han)
Sedapnya Lele Saos Tiram dari halaman 16 ”Jika masih gemar dengan menu sambelan banyak alternatif menu yang juga kami berikan. Dari yang pedasnya standar sampai yang super pedas tersedia komplit,” terang-
BATIK
nya semangat. Beberapa menu yang ditawarkan antara lain, menu ayam dan anake menu bebek aneka saos dari saos tiram, lada hitam, asam manis, asam pedas ayam tomat. Serta menu lele goreng yang tidak kalah sedapnya.
COUNTER HP
BATIK MURAH N BERKWALITAS di KEMBANG SUKET fashion n art aja?? Jl.RE.Mrtadinata 125 BTG 0858422 95333.
COUNTER HP
RIVER CELL jual pulsa tronik ,voucer, & acesories hp, Poncol gg Asparagas, pekalongan.
TEGUH CELL,sedia pulsa all operator. jl.raya kajen.tlp.085866112233. G/Ags/6/3
WR MAS BOWO sdia nasgor’ capcay’ mie rbus/goreng mantappp,seblah utra SMP 5 BTG bka jam 5 sore.
G/IKS/22/2
DAMAR CELL perdana murah&mnrima deposit all operator.spugrut gg. pismatex. 081575050264. Ros/28/2
G/ags/28/2
G/ags/12/2
MAMA CELL jual pulsa tronik & voucer jl. setono gg 2 PKL.
BUSANA
G/IKS/21/2
QISTY menyediakan baju muslim keke, baju renang, jilbab & produck melilea. Jl. Teratai 103 (sblah pasar poncol ) 087851789413.
pulsa+perdana?? MESSI CELL aj? Jl.s.prmn kdungmiri ksepuhn BTG HP081545474705. G/ags/12/2
G/IKS/27/2
G/IKS/26/2
SANGKURIANG sdia BIBIT LELE jl.gajah.mada gg.garuda btang hp 085742089712(alfin). G/agt/28/2
PENDIDIKAN
KEVIN CELL pulsa&perdana MURAH MERIAH jl.Jlmprng klego gg.1 no.23 hp087773337666.
DIS-COUNT 50% biaya pendidikan program profesi 1 tahun di LPK INASABA, khusus pendaftaran bulan Februari s/d Maret 2013, Hub. sekretariat LPK INASABA. Jl. Terate no. 94 Pekalongan Telp. 0285 - 423572. IKS/27/3
G/agt/28/2
COUNTER HP ABDULLAH CELL jual pulsa tronik & voucer Poncol gg.7 Barat, PKL. G/IKS/22/2
KOMO CELL - Menjual beli HP,Jual pulsa all operator,assecoris Hp dll. Pasar Grogolan Tembusan landungsari. HP;083862022881. G/Asm/28/2
14
Laba Bank Danamon Mencapai Rp4 Triliun BANK Danamon Indonesia mencatat laba bersih setelah pajak konsolidasi (NPAT) sebesar Rp4,01 triliun sepanjang tahun lalu. Nilai ini meningkat 22 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya sebesar Rp3,29 triliun. Peningkatan laba bersih setelah pajak didukung oleh pertumbuhan kredit yang kuat di segmen mass market, usaha kecil menengah (UKM) dan komersial. Direktur Utama Bank Danamon Henry Ho mengatakan, total kredit hingga akhir tahun lalu mencapai Rp 116,4 triliun atau tumbuh 14 persen dari sebelumnya yang mencapai Rp 101,7 triliun. Dari total kredit tersebut, 66 persen diklaim mengalir ke sektor
produktif. “Kredit mass market, sebesar 57 persen dari total portofolio kredit Danamon, mencatatkan pertumbuhan sebesar 11 persen menjadi Rp 66,1 triliun,” ujarnya dalam paparan kinerja Bank Danamon di gedung Pusat Danamon Jakarta, Senin (18/2). Untuk angka Rasio Kecukupan Modal (CAR) naik dari 17,6 persen menjadi 18,8 persen di akhir 2012. Rasio kredit terhadap Dana Pihak Ketiga (Loan To Deposit Rasio) di akhir tahun, turun menjadi 100,6 persen dari sebelumnya 103,5 persen di kuartal III/ 2012. Sepanjang tahun lalu, Bank Danamon mencatat rasio kredit bermasalah (Non Performing Loans/NPL gross)
membaik. Dari 2,5 persen di 2011 menjadi 2,3 persen di akhir tahun lalu. Direktur dan Chief Financial Officer Bank Danamon Vera Eve Lim mengatakan, segmen Wholesale berkontribusi sebesar 11 persen dari total portofolio kredit Danamon. Sementara kredit dari segmen Consumer Banking tumbuh sebesar 26 persen menjadi Rp7,1 triliiun. “Dalam segmen pembiayaan kendaraan bermotor, kredit kendaraan bermotor melalui Adira Finance tumbuh sebesar 10 persen menjadi Rp45,6 triliun, yang didorong oleh pertumbuhan sebesar 26 persen pada segmen kendaraan roda empat, sementara segmen roda dua stagnan,” ujarnya. (mdk)
Dress Hijaber Laris dari halaman 16 Khususnya saat ini yang menggunakan jilbab, namun ingin tetap fashionable. Untuk harga, di tempat itu beberapa gaun dijual mulai
harga Rp159 ribu sampai Rp 200 ribuan. Selain untuk hijaber yang ingin tampil sexy dengan model short dress untuk anak muda dan ABG, tetap disediakan. Butik Vemimity selain men-
jual aneka macam propduk fashion dari pakaian, aksesoris dan tas. Juga sediakan aneka jenis parfume isi ulang dan orisinil. Serta bagi yang suka aroma teraphy untuk kesehatan dan aroma ruangan. (han)
Citra Garden Sumbang Darah dari halaman 16 “Saat menyumbang darah sesungguhnya kita tidak tahu darah tersebut untuk siapa nantinya, sehingga murni tanpa pamrih. Bagaimanapun ketika ketika menolong maka yang berbicara adalah kemanusiaan karena kemanusiaan yang utama,” tegasnya. Dicontohkan ketika menemukan orang yang kecelakaan di jalan, maka serta merta menolong orang tersebut tanpa perlu melihat jenis kelamin, agama maupun suku tertentu.
Menolong sesama tanpa pamrih dan tanpa membeda-bedakan adalah bentuk dan ciri sebagai manusia yang beradab. “Kita mesti bersyukur bahwa kita sehat dan masih bisa menyumbang darah, karena sebenarnya kesehatan adalah harta yang tak ternilai. Orang kadang melihat kekayaan hanya dari materi tetapi sesungguhnya kesehatan yang utama. Saya sendiri sudah lebih dari 10 kali mendonor karena teringat ibu saya almarhum yang terkena leukemia dan membutuhkan banyak donor
semasa hidupnya, saat itu bukan sumbangan uang yang dibutuhkan,” tutur Marketing Coordinator Citra Garden Pekalongan, Henry Susilo Pekasa. Sementara itu, Mamang Romaddani salah satu kostumer rumah type Celocia yang turut menegaskan bahwa sudah menjadi kewajiban sebagai manusia yang beriman untuk membantu sesama. “Sebisa mungkin kita menjadi berarti untuk orang lain walau sekecil apapun,” ujarnya. (adv/han)
PENDIDIKAN LPK INASABA, dibuka program profesi 1thn jurusan MI & TI bln Februari 13. Jl. Teratai 94,Pkl 0285-423572. IKS/G/28/2
MIE AYAM MAS AMIN khas JKT, menyediakn mie ayam bkso, mie aym pangsit & mie aym komplit. Jl. progo (peremptn SMA 3) Pkl. 085726261288. G/IKS/28/2
TEMPAT PENITIPAN ANAK KASIH IBU seblah timur kejaksaan negeri batang hp 085742454536 . G/ags/22/2
RISQON CELL jual pulsa tronik ,voucer, & acesories hp, Poncol asparagas ( tanah bengkok), pekalongan.
BIBIT LELE
RUMAH MAKAN
RADAR PEKALONGAN
PERCEPATAN HAJI
PAK WARTAS menyediakn garangasem, sayur tomat pete, daging rendang, cumi2 & megono. Alun 2 Pekalongan (dpn deni joyo optik). G/IKS/6/3
WARNET WARNET JONET menyediakan Game online,Pengetikan Jalan Angrek 04 Kota Pekalongan Hp.022857869777. G/Asm/28/2
DAFTAR HARI INI Berangkat th 2013 Promo Umroh Hanya 16 Juta Include All In HP. 0823 2303 1415. Ktr/2/3
JUAL MOTOR DI JUAL MOTOR SUZUKI SKY DRIVE WARNA HITAM TH 2011, Kondisi Baru,Orisinil,Barang istimewa. Harga 11 Juta Jika Anda Berminat,Bisa Langsung HUB : 085866237900. TNT/28/2
JUAL MOBIL DIJUAL Carry Carreta Adipura th 1997 1000 cc, Hijau Metalik, Mesin Halus + Terawat, Body Mulus, Plat G-A, Pajak Baru Diperpanjang. Harga 49 Juta (NEGO), Lihat Pasti Suka. Hub : 081 542 060 333.
DEALER MOTOR PAHALA MOTOR , Jual beli motor seken berkwalitas, istimewa bisa cas atau kredit. jl. Patriot Pekalongan tlp. 085878264640 / 081914162806. G/mif/28/2 DIJUAL Kijang LGX, th 2002, Nopol G, Silver, AT, Istimewa. Hub : 0815 6933 947.
Ktr/5/3
DIJUAL CEPAT NISSAN X GEAR MANUAL Des 2008, Silver, Nopol G, Tangan I Bensin, Mulus Sekali. Hub : Ibu IRMA HP. 08156593859. Ktr/12/3
44 MOTOR KEDUNGWUNI melayani jual beli mobil bekas berkwalitas. Hub: G/hnd/28/2 085878479205.
Ktr/15/3
RESTU ILAHI MOTOR
RESTU ILAHI MOTOR
NISSAN LIVINA XR TH. 2008 ABU-ABU
XENIA TH. 2004 NOPOL G WARNA GOLD
RESTU ILAHI MOTOR
RESTU ILAHI MOTOR
RESTU ILAHI MOTOR
SUZUKI FUTURA GRV TH.2004, BIRU
TERIOS TH.2010, HITAM ISTIMEWA
SUZUKI CARETA TH.2001 SILVER
RESTU ILAHI MOTOR
RESTU ILAHI MOTOR
RESTU ILAHI MOTOR
PANTHER LSTH. 2001, SILVER NOPOL G JOK HADAP DEPAN SEMUA
XENIA, Th. 2008 SILVER
HONDA FREED HITAM TH.2010
IKLAN
SELASA, 19 FEBRUARI 2013
ANEKA KEBUTUHAN
PENGOBATAN
PENGOBATAN
RADAR PEKALONGAN
SOUVENIR
KESEHATAN
15
KOST
YEYE SOUVENIR,Sedia segala macam souvenir. Parcel lamaran, Mahar, Handycraft & Kerajinan Canting.Call/ SMS 24 jam 085727001440-Pin BB: 21C42966. G/ktr/28/2
KOST PUTRI D’NA, Jl Progo Gg II No.7 Pkl. Fasilitas Ada : AC, Kipas (TV, Kulkas, Dapur Luar). Lokasi Dekat BCA, BTPN, BRI, Mandiri, BNI. Hub: 0819 1414 9012 (Bp Totok) Ktr/23/2
AQIQOH
TOKO
AQIQOH
TOKO SERAGAM TOKO AULIA, kios barat no.5 pasar btg,sedia baju bayi smpe dwsa,srgm sklh,dll. G/ags/28/2
KEHILANGAN
KEUANGAN
ABSENSI
PERLENGKAPAN OLEHOLEH HAJI & UMROH TOKO MOROWANGI: Sedia macam2 madu murni (madu Gringsing), madu habatus saudah al-karomah, madu Sumbawa, madu kapuk-kelengkengrambutan-kopi dll. Sedia macam2 bibit minyak wangi (misik, za’faron, minyak pusaka, dll.). Sedia susu kambing Etawa, Sedia perlengkapan oleh-oleh haji dan umroh. Menerima pesanan Handuk Nama (huruf timbul) uk. 70x140; uk. 60x120; uk. 40x 80. Hrg Terjangkau. Hub. KAMPUNG ARAB Jl. Surabaya No. 106 PKL (Dpn RS Khotijah ke utara + 25m) Telp.(0285) 7928584 Fax.(0285) 434374 HP: 08156927631.
CUCI MOTOR BUDI JYA MOTOR “cuci mtor’helm’krpet .wtsalit gg.johar batang. G/ags/19/2
DIGITAL BKIN MUG & KAOS SATOE SADJA hnya di KEDAI DIGITAL. Jl. Kartini 75 Pkl 434016. IKS/G/28/2
Alf/9/2
PERMATA FINANCE, Anda butuh dana cepat, proses cepat dan mudah 1 jam cair tanpa survei. Jl. Diponegoro ( depan Wom Finance ), Pekalongan. Hub. Pamungkas 081575335769.
FASHION
IKS/16/3
ACESSORIES KITA jual&mnrma pesnn souvenir kain flanel (gntungn kunci, bross,dll)081575892266. G/ags/28/2
TERIMA KOST PRIA, 250 rb/bln, Max 2 Org, Lantai Keramik, Luas Kamar 4x3. Fasilitas : Tempat Tidur, Lemari Pakaian, Tv, Kipas Angin. LOkasi Strategis, Alamat : Podosugih, Jl KH Mansyur Gg.4 Timur No.10 Rt 2/ Rw 5 Pkl. Hub : 0285436310 / 0857 4220 0362.
PPOB PANJANG JAYA jl.WR.Suprtmn no.245pnjng wtn,melayani pmbyaran listrik&tlp.
Eby/23/2
G/ags/28/2
ALAT KESEHATAN
KONTRAKAN RUMAH
PT. ALMEDIKA ALKESINDO Sedia Alatalat kesehatan & kedokteran (Tensimeter, stetoskop, kursi roda, walker,tongkat ketiak & tongkat kaki 3, tabung oksigen, timbangan badan, alat test gula darah,alat bantu dengar dll) Hubungilah segera : Ruko Duta Bahagia No. 3 Jl. Perintis KemerdekaanTelp; (0285) 412533, Fax (0285) 412534 PekalonganJawa Tengah. Mdp/22/2
DIKONTRAKKAN RUMAH: Luas..Fas: R. tamu, R.Klga, 3 kmr tidur,dapur,kmr mandi,WC, carport.listrik:900W (token), sumur / sanyo.lokasi: Pinggir Jln raya. Jl. Yos Sudarso –Bebel , Wonokerto , Kab. PKL (dekat dg Perumahan Pisma Griya2 & Wiroto asri) sangat cocok utk Klrga maupun usaha ,café & warnet. (tidak banjir) Peminat serius hub: 0858 6900 2458 (Bp. Faisal).
ALAT MESIN
Ktr/19/2
TOKO BUKU
Ktr/17/2
AUDIO JUAL BELI/TUKAR TAMBAH AUDIO SEKEN Home Audio, Amplifier, Pre Amp Power, Speaker, Sub woofer, Cd Player, tersedia Merk USA, Harman, Kardon, JBL, Polk Audio, MB Quart, Cerwin, Vega, Adcom, Phase liner, Marantz, Soundcraftsmen, NAD, Dll. GRATISS Settinganya. Hub: ANDY 0811287224 / 081914162806. Mft/5/4
BATIK BATIK TIMUR aneka batik jl.jnd.sudrmn 279 btg hp 085640119918 pin327A1200.
FOTO COPY
G/dro/28/2
RUMAH MAKAN
TOKO KAOS BOZZ JERSEY/RYVA, Myediakn kaos Jersy Bola dgn hrg murah kualitas terjamin. Jl. Seruni 58,Pkl 085870251945 MAU BIKIN KAOS?? JUVI COLLECTION solusinya JL.PAndowo 03 Sambong kebrok BATANG.hub= (0285)7876232 ,081548050845. Ros/15/2
TOKO MAINAN
DIJAMIN MURAH..!!, mesin fotocopy 6030/6035/6650/IR 5000/IR 6570/ IR4570. Harga mulai dari 4 juta. spare part, toner Hubungi: “MAESTRO COPY CENTRE” Jl. KH.Mansyur No.74 Pekalongan. Telp. (0285) 7931627, 7931628, 0815 4829 1351, 0813 2867 0999. Fax: (021) 425071.MINGGU TETAP BUKA, TEKNISI DOMISILI PEKALONGAN.
G/ags/19/2
G/28/2
RUMAH MAKAN
G/IKS/19/2
WM RUSTI’opor entok’ aym’pnggng aym’dll.utra pskms pgndon krngddp ‘mnrma psnn 081906798859. G/ags/28/2
SALON
G/ags/28/2
MDP/22/2
UTK PARA WANITA pingin tampil cantik dtg lngsung ke SALON NAURA . Jl. teratai 27,Pkl 085878690061. IKS/G/28/2
G/HRM/19/2
G/Asm/28/2
G/asm/12/2
KOMPUTER & ELEKTRONIK KOMPUTER
PUSAT SERVICE RESMI LAPTOP. Satu2nya di kota PKL & TGL. Mati total, hang, servis LCD, servis keyboard, ganti motherboard, engsel patah, kena virus, upgrade, dll. Sedia aksesoris laptop segala merk, baterai, LCD, keyboard, charger, dll. Terima jual-beli laptop kondisi apapun. Hub. S’Ki Computer Jl. Sriwijaya Ruko Gama Permai No.4 PKL. Telp. (0285) 4416095 - 7975785 - 0815 42221115. Alf/19/3
Asm/19/2
ARWANA MESIN jual beli & service mesin konveksi dan onderdil Jl.sapugarut buaran PKL 085842392818.
JUAL MI AYAM&BAKSO tanpa bahan pengawet setono jln kimangun sarkoro.
KOMPUTER
ROTI BAKAR KLHAS BANDUNG. “Mang TAMSURI” Jl.Dr.Cipto Tugu Adipura Pekalongan, terima Pesanan Roti bakar bermacam rasa dari harga Rp.7.000-Rp. 15.000 / porsi Untuk Pemesanan SEGERA HUBUNGI Hp: 085842015709.
IKS/G/28/2
MESIN JAHIT
MIE
MIE AYAM DAN BAKSO menyediakan sedia mie ayam dan bakso & minuman lain tanpa bahan pengawet, Jln perintis kemerdekaan sebelum lampu merah Batang,Hp.0815438123397.
ROTI BAKAR
TOKO MAINAN DEWAN, lengkap & murah, promo disc 10%-20%, Jl.Karya Bakti 18,medono,Pkl 085747798810
NASRUL mnywkn layos’tratk’sound systm. pegndon krngddp. hp; 0819 06798859.
TOPAS - menyedikan batik & Sepatu roda bermerek, Flyke/standar & Speed. Untuk standar mulai harga 550.000,-/ biji ( apabila pemesanan lbh dari 10 harga diskon ). Untuk speed harga tergantung Dollar. Alamat: Binagriya Blok B 4 no.21 Bina Griya Kota Pekalongan. Telpon : 085728558778. Asm/13/3
Toko Jaya Abadi Foam sediakan kasur busa dng kualitas terjamin alamat jln RE.martadinata depan gg bandeng.
MAU PINTAR B. INGG dgn biaya hemat SD,SMP,SMA/SMK. Setono Gg.2, Pkl. Mashak J 085742072415.
LAYOS
SEPATU RODA
TOKO KASUR
“ MESEM DEUI “ HJ Nandrisa Jln Raya Bligo No 226 Buaran Pkl. Tlp 0815 6025651 Melayani pesanan nasi berkat siap antar utk hajatan dll. Menu aneka macam ikan bakar ayam panggang, goreng, pepes dll. Silahkan datang & kunjungi bersama keluarga.
KURSUS
Ktr/19/2
G/rsk/28/2
G/22/2
DIJUAL 4 Unit Mesin Label Woven Untuk Pembuatan Label Bordir/ Rajut Hub : 0816603327
TELAH HILANG BPKB SPM Supra X 125 Nopol: G-2071-ZK, An.Suharti, Alamat: Dk Karanggintung Rt 07 Rw 04 Ds Sidosari Kec Kesesi Kab Pkl.
TOKO BUKU MANTIQ menyediakan kelengkapan alat tulis, busana muslim, bibit minyak wangi dll. Alamat: depan kospinjasa buaran. Telp.081542086639.
IKS/G/28/2
PPOB BGUS JYA ds.wrage bndr mlyni pmbyrn lstrik&krdt mtr.HP 0815 42111803. Gags/28/2
Ktr/19/2
TELAH HILANG BPKB Motor Yamaha Jupiter-MX Nopol: G-3812-CK tahun 2007 warna Merah Marun, An.Muhammad Khafidzin, Alamat: Dk.Plurahan Rt 1/3 Ds Talun Kec Talun Kab Pkl.
PPOB
KOST ACESSORIES
TOKO “KAROMAH”, Sedia:Baju koko, Sarung, Peci, Tasbih, Minyak wangi, minyak pusaka, Dupa, Sajadah, Mukena,Obt Herbal,Madu,Kurma,& prlngkapan Haji dll. (menerima grosir & Eceran), alamat: Jl.Dr.Wahidin No.74 (sblh sltan Kanzus Sholawat)Pekalongan Hp.087830662120. hnd/10/2
KONSTRUSI BAJA
TELAH HILANG BPKB Mobil MITS L300 Nopol: G-9295-BB tahun 1990 Warna Putih, An.H Moch Syaichu, Alamat: Simbangkulon Blok 6 18/6 Buaran Pkl.
BLINTZAR COMPUTER: Printer Xerox laserjet termurah se-Jawa Tengah, Xerox P205b, Xerox M205b, Xerox CP105b. Reseller/dealer welcome. Terima tukar tambah+servis NB+komptr. Hub Blintzar Computer Ruko TTc 8 PKL (dpn msjd Al-Fairuz Baros) Ph. 0285-4416262.
EPICENTRUM KOMPUTER jual aneka aksesori komputer dgn hrg murah almt jl wahid hasyin hp 085228004725. G/ndro/28/2
HANDPHONE SMS SELULAR pusat penjualan HP Nokia, Samsung, Blackberry, Maxtron, Mito, Cross berbagai HP merk cina terlengkap harga termurah!!! Garansi!!..sms selular Jl.Kh.Wahid Hasyim 61 Pekalongan 7979880. Mdp/1/3 ST CELL menyediakan jual beli hp scond/Bekas jalan urip sumoharjo hp 085175676688. G/Asm/19/2
Alf/14/3
TERAPI LEPTI PENGOBATAN ALTERNATIF, akupuntur melayani terapi tinggi badan 1 x terapi 2 - 10cm. tlp.081327053358 Bp.AGAM SARBANI. G/mif/28/2
JITU, Penjualan komputer, service, jaringan & software. Jl. Kartini 14, Pkl 081542783711. IKS/G/28/2
RAGAM PROPERTY
TOUR & TRAVEL
Pengen tampil Cantik & modis ke SALON BRIAN Jl. Ponolawaen, JL. Nusantara AlunAlun, & Jl.Raya Buaran Hp. 082138731443. G/mft/28/2
BUSANA PUSAT BUSANA Wanita termurah & terlengkap di Pkl, hya di PRINCESS Fashion. Jl. Teratai(sblh pasar poncol), Pkl 085726262266.
SUBUR - Jual mesin foto copy & spare part Canon 6030, 6050, 6650, ir 5000, ir 5020, ir 6570 hrg mulai 20 jt-an. Harga dijamin murah. Hub. SUBUR Jl. Gajah Mada No. 25 (Ruko Gama Plaza) PKL. Telp. (0285) 414103 / 0812 2812910.
JUAL PAKAN BURUNG & jual beli burung hya di RYAN JAYA. Jl. Teratai, Pkl 085870157243.
Alf/24/3
IKS/G/28/2
PAKAN BURUNG
IKS/G/28/2
BUSANA MUSLIM ASCO, Grosir,eceran,busana muslim pria & ATK, JL. Kartini 52D, Pkl 436558
GULAI IKAN
PENGOBATAN
JUAL GULAI ikan kakap Harga : Rp. 10.000,- Hub: Mutia (0285) 7871272. G/Rny/28/2
IKS/G/28/2
SYLIONG Toko cosmetik dan obat herbal,sedia obat diabetes, hernia ,darah tingg, pelangsing aman, pesan antar hub:085742336688 / 02857901179 G/mif/28/2
JAHIT & BORDIR
CAFE BAMBOO COFFEE jl.cendrwsih sblh timur pngdiln ngri menu chocolate,spsial milky,coffee n fresh 087830809409.
MAKMUR BORDIR terima jasa desain dan bordir komputer, kradenan Gg 1 PKL 081542134532 . G/HRM/19/2
G/ags/28/2
KERAJINAN
CATERING IMA CATERING JL.hos cokroaminoto gg.19 no.19 lndungsri,PKL.hp 0815 48000283.
TK JAYA ABADI ROTAN, jual krjnan rotan,kursi,kuda2an,ayunan bayi. dpn psksmas bendan PKL 081324101414. G/HRM/28/2
G/ags/28/2
CATERING ANTAR
WINA HANDYCRAFT pakumbulan no.2 buaran pkl hp:085865891939. G/ags/28/2
BAWANG GORENG Catering, melayani pesan antar makan siang. SIBUK ?? Kami sediakan menu makan siang 1 bulan (hrg 7rb-an). Tiap hari menu berganti. pmbayaran: harian, mingguan, bulanan. Pesan lsg diantar, gak repot. Hub: 085 226 571 283 / (0285) 7973079 (Mila). G/Ktr/7/3
COUNTER HP XINANK CELL Spesialis nomor cantik. Jl Kusuma Bangsa 16 pkl sblm Makam Pahlawan. Telp : 083844000000.
4 SEKAWAN sedia; SARANA PRODUKSI PERTANIAN JL.Raya Pakumbulan RT4/8 BUARAN PKL. G/ags/28/2
TNT GALLERY : Menerima pesanan Berbagai macam DEKORASI ( Pengantin, interior eksterior ), Sauvenir, Lukis Dinding / MURAL, kAOS lUKIS, fRAME Photo, Bingkai, Kaca Cermin, Kaligrifi, Cetak Undangan, dan Berbagai Kerajinan Tangan. JL. Soekarno Hatta Bebel Gang 9 Wonokerto Wiradesa Pekalongan. HUB : 0815 7677 211 ( TNT ). G/ang/28/2
PENGOBATAN BATIN/ TERAPI DOA APET/ MUKHAFIDZ Insya Allah sanggup mengobati penyakit santet dan penyakit lainnya dan sembuh dgn izin Allah. Insya Allah sanggup mengusahakan pelaris dagangan, pengasihan/ pelet dan perukun suami istri dgn Izin Allah. Buka : Setiap Hari dari jam 7.00 Pagi-10.00 Malam. Kecuali Hari Sabtu, Hp. 085842585369, Biaya : Seikhlasnya. Alamat : Jl.Raya Sedayu wonopringgo Selatan Pom Bensin Wopi/ Utara Kampus YMI Wopi/ Sebelah Toko buku/ Kitab Ikhlas Wonopringgo (dibelakang Toko Tani Bakti/ Toko Pupuk & Obat Pertanian) Dusun Sedayu, Desa Pegaden Tengah, Kec. Wonopringgo, Kab. Pkl. Ktr/21/2
PERCETAKAN
ANIS SALON melayani perawatan kecantikan wanita spt rebonding, smoothing, facial dll alamt jln Dr Sutomo Gg Johar Batang. G/dro/28/2 JACKY SALON, Perawatan salon harga hemat. Jl. Jlamprang, klego, Pkl 085640556726. IKS/G/28/2
SERVICE STEREO SERVICE TV Melayani service televisi segala merek, bergaransi bisa dipanggil Jln Perumahan Binagria 04 Pekalongan .Tlp .02857994732 HP .085647933550. Asm/19/2
TOHIN SERVICE radiator & isi ulang kalipucang klon rt 2/1 hub +62858 42090399. G/ags/28/2
SERVICE PANGGILAN SUBUR JAYA SERVICE, melayani pnggilan servis,reparasi,pmasangan AC mobil,isi freon,split 0285 437402. G/hrm/28/2
SERVICE PS
***** APOLLO PRINT ***** SABLON PLASTIK DAN OFFSET Hang Tag, Label Bordir, Dos Sarung, Dos Batik, Mika Batik dan Sarung. Undangan Hanya Rp 300,-. .!!!!!!!!!! Menerima Jasa Cetak Offset & Pon. JL.H Agus Salim Gang 8 No 4. Telp : (0285)421830/7951227 Pekalongan. REKAN AMANAH KERJA ANDA Ang/4/3
Hrm/G/28/2
PHONSEL KITA melayani kurss tkhnsi HP cuma Rp.450.000,- gratis buku pnduan ,alt servis,& DVD SOFTWARE FLASHING.hub 085740 85226.
KOST WISMA KOST MARISTA, Alamat : Pasirsari Jl.KH Samanhudi Sebelah Timur Balai Desa Kec. Pkl Barat, Telp : 08164894228 / 085742342829. Fasilitas : Kamar Mandi, Jemuran, Dapur, Tempat Parkir, Kamar (Almari, Kipas Angin, Spring Bad, TV). Ktr/25/2
WARUNG MAKAN
G/HRM/28/2
WR MBA ROYATI ‘nasgor’mie rbus/ greng’anka minumn bk jm 5 sore.sblh brt SMP 1 BTG. G/ags/19/2
VARIASI MOBIL SLAMET R VARIASI Khusus tape mobil DVD TV jual dan pemasangan Khusus tape mobil. Depan Internasional Batik Center Wiradesa Pekalongan. 081 6667491. Mdp/28/2
VARIASI MOTOR
G/ndr/28/2
GAMA MOTOR PEKALONGAN sedia variasi & sparte part motor lengkap, murah & brgaya. Ruko Gama Plaza Jl.Gajah Mada No.28 Pekalongan. G/Rsk/28/2
G/ags/28/2
CIMET, Melayani kalkir A3, Sablon kaos 3.000/screen. Jl. Darma Bakti 153,Pkl IKS/G/28/2 08156959721.
PERMAK PERMAK RAFI Mengerjakan Permak jenns, kaos katun,dll no hp 08579 9227143. G/Asm/19/2
Ros/15/2
BAIM CELL sedia pulsa dan menerima deposit pulsa dgn harga murah Hub: 08156659919.
TERAPI POLA MAKAN! Hypertensi, diabetus, asam urat & penyakit-2 degeneratif dll Konsultasi hub: 0858 70350700 / 085865138420. G/28/2
G/ags/28/2
KERIPIK PANDAWA 5 kndng pnjang pkl ‘sdia anka mcam kripik hub 0858 76558876.
PERLENGKAPAN BAYI POK AME AME, Sdia prlengkpn bayi, boneka, & Toys. Jl. Kartini 34, Pkl. IKS/G/28/2
WARUNG MAKAN
SOFTWARE SUSAN CELL Jl kI mangun sarkoro, Melayani Melyani Hadware & Sofware Hub.085876552944. G/Asm/19/2
SALON
DIJUAL CEPAT/MURAH Rumah SHM, Sudah Renovasi, Luas Tanah + 158 m2. Fasilitas : Listrik 1300 watt, PAM, Telpon, Tidak Banjir. Lokasi : Tengah Kota (Perum Pabean Indah I/ No 33 Pekalongan), Harga 150 Jutaan (BISA DIANGSUR) Hub: 0285-434339 atau 085842345106. Mft/30/2
DI JUAL Tanah Rumah dan Kos-kosan Dijual Cepat dan Murah SHM Luas Tanah dan Bangunan 135 m2 Fasilitas ;Listrik 1300 watt,PAM,Kamar Mandi 8 km3 Dapur Lokasi Strategis (Dalam Kota) Jalan Rinjani Belakang las Hubungi: 081326505860 (0285) 412427.
DIJUAL TANAH Kav. di Kmp Paradise, Jl.Taman Firdaus No 40 Pkl. LT 150 m2, Sertifikat Hak Guna Bangunan, Harga 225 Jt (NEGO). Hub: ADI (085 226 126 069)
DIJUAL CEPAT Tanah/Kavling siap bangun Golden Cluster Wonotunggal (Berhadiah langsung sepeda motor tanpa diundi), Syarat & ketentuan berlaku. Hub: Rio (Hp 085870479779). Ktr/8/3
Asm/11/3
2
RAJAWALI MOTOR melayani servise mobil, ganti olie, bodyrepair, cuci mobil robot dll. Tiap hari buka dijalan gajah mada ( dpn pusri ) pekalongan.
SNACK
TANAH/RUMAH
Ktr/6/3
TERAPI
PURNOMO SERVICE STIK PS2&PS3 hub +6285642651570 bergaransi.
Hrm/G/28/2
GUVURISKY CELL sdia pulsaHP prdana, ppob, VCgame online, bluegas, jl binagriya raya 15 PKL 085226810843
TANAH/RUMAH
SALON
SOTO BETAWI NIKMAT Bang Rais Lap Sorogenen, bisa pesan untuk berbagai acara, rapat, arisan, dan pernikahan. Juga disediakan bubur ayam khas Betawi setiap pagi. Menu baru Sup Kaki Sapi. Datang dan nikmati menu-menu kami. Hub. 085740019997 Ltf/G/16/2
PELANGI SALON khusus wanita melayani perawatan rambut, wajah & badan,jln hoscokroaminoto 74 Landungsari pekalongan hp.081931803119.
WARUNG MAKAN AYAM TINGTING sediakan : ayam,bebek grng,kepiting dgn harga paket murah almt jln kyai sambong 3 Batang.
G/Asm/28/2
G/Ros/28/2
DIJUAL RUMAH SHM, LT + 195 M . Fas : Listrik 1300 Watt, PAM, KM Tidur 3. Perum Bina Griya, Jl Kemiri No 715 Medono Pkl. Hub : 0815 6933 947. Ktr/15/3
PROMO
PROMO
16
SELASA, 19 FEBRUARI 2013 RADAR PEKALONGAN
BIOSKOP BOROBUDUR
BREAKING DAWN PART 2 C1 Pukul >> 12.30, 14.35, 16.40, 18.55, 21.00
HABIBIE & AINUN C2 Pukul >> 12.15, 14.25
5CM C2 Pukul >> 16.35, 18.45, 20.55 Kapasitas kursi 344 sit/kursi & Siap Reservasi Booking Gedung Film, Promo Produk, Hall Area untuk seminar. Hot Line : (0285) 435047
Terbaru, Honda Verza 150 Semarak Festival Verza 150 SEMARANG - Memasuki bulan kedua tahun 2013 ini, Honda kembali menghadirkan varian terbaru dari type sport. Setelah sebelumnya sukses dengan sepeda motor sport premium dengan CBR 150 dan CBR 250 yang berhasil terjual 1.177 unit sepanjang tahun 2012 lalu. Sedangkan untuk type sport menengah, CB 150 R yang diluncurkan akhir tahun kemarin, sampai saat ini mampu membukukan indent di angka 7.500 unit di 150 dealer Honda di seluruh Jawa Tengah. “Untuk lebih memberikan pilihan motor sport dengan harga terjangkau, Honda menghadirkan Verza 150, motor sport dengan performa tangguh, fitur-fitur fungsional, yang harganya terjangkau, hanya Rp17.000.000 untuk versi spoke wheel dan Rp17.800.000 untuk casting wheel (on the road Jawa Tengah,” kata Marketing Region Head Main dealer Honda Jawa Tengah, Sukamto Margono saat peluncuran Honda Verza 150 di Semarang, Sabtu (16/2). Acara launching yang dikemas meriah ini, mengambil tema Semarak Festival Verza 150 digelar sabtu tanggal 16 Februari 2013 di DP Mall Semarang. Berbagai acara yang telah disiapkan, seperti test ride Honda Verza 150 bagi pengunjung berhadiah angpao, cash back Rp500 ribu untuk pembelian Verza 150, dengan guest star Bondan Prakoso dan Sadeds Black
DOK. ISTIMEWA
PERKENALKAN - Marketing Region Head Main Dealer Honda Jawa Tengah, Sukamto Margono (tengah), saat memperkenalkan Honda Verza 150 di DP Mall Semarang, Sabtu (16/2).
ke hal 14 kol 1
Sensasi Sejuta Satria SEBAGAI salah satu produk andalan Suzuki, kehebatan Satria 150 sudah tidak diragukan lagi, dengan mengusung mesin berkapasitas
150cc, 4 langkah, DOHC 4 katup, 6speed, berpendingin oli dan silinder SCEM dengan teknologi seperti Moge ini merupakan produk nomor 1 di kelas Sport Underbone yang sangat layak untuk dijadikan pilihan dalam berkendara. Apalagi saat ini Suzuki Satria 150 juga dihadirkan dalam limited edition dengan tema Black Fire yang ditujukan bagi pria dan wanita unggulan dengan jiwa pemberani dan ingin tampil exclusive, unik, extreme serta aggressive dalam jiwa yang sportif ke hal 14 kol 1
MOGE - Suzuki Satria 150 mengusung mesin berkapasitas 150cc, 4 langkah, DOHC 4 katup, 6-speed, berpendingin oli dan silinder SCEM dengan teknologi seperti Moge.
Sedapnya Lele Saos Tiram PEKALONGAN - Bosan makan ikan lele dengan sajian standar ituitu saja. Bisa jadi itu karena menu yag kita santap standar hanya pecel lele, yaitu lele goreng dan sambal saja. Padahal jika dimasak dengan saos tiram, rasa lele yang biasa akan menjadi luar biasa sedapnya. Kreasi (pengolahan) lele saos tiram, bisa anda santap di Lamong Waroeng’s Jalan Raya Binagriya Pekalongan sebelah Alfamart. Menu sedap ini bisa menjadi rekomendasi untuk membuat gairah makan semakin meningkat.
LUTFI HANAFI
“Menu ini kami masak dengan teknik seperti yang disajikan di restoran-restoran mas. Sehingga kesedapannya dijamin, dengan nasi hangat yang masih mengebul akan semakin pas menyantap menu ini,” jelas Bambang pemilik tempat tersebut kepada Radar. “Untuk porsi lelenya sama dengan menu lain, disesuaikan dengan ukuran ikan. Jika sedang kami berikan dua ekor jika besar hanya satu ekor. Namun rasa dan bumbu yang kami berikan dijamin maknyus,” tuturnya promo. Menu ini yang membuat istimewa adalah rasa dari saos tiram yang memang sedap. Lele goreng yang rasanya standar menjadi istimewa dengan baluran saos yang terasa manis dan gurih tersebut
PEKALONGAN - Sebagai bentuk kepedulian kepada sesama dan program rutin tahunan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR), Citra Garden Pekalongan, menggelar acara donor darah bersama karyawan dan kostumernya. Bagian HRD Citra Garden Pekalongan, Beni Isworohadi mengungkapkan, jumlah pendonor sekitar 20 orang. “Diikuti oleh karyawan dan kostumer kami, walaupun tidak banyak namun kami gembira, karena mereka turut peduli dan ambil bagian dalam kegiatan ini. Mari kita melihatnya bukan dari jumlah donor karena setetes darah amat
Hal itu diminta terkait rencana Pertamina membangun kilang Petrokimia berkapasitas 1 juta ton per tahun ke hal 14 kol 1
LUTFI HANAFI
SUMBANGKAN - Karyawan Citra Garden Pekalongan beserta kostumernya dalam rangkaian acara donor darah.
penting artinya bagi yang membutuhkan,” terangnya kepada Radar saat acara berlangsung di Kantor Pemasaran Jalan Kusuma Bangsa Pekalongan beberapa waktu kemarin. Disamping itu, Project Manager Citra Garden Pekalongan, Oktab Riyanto menambahkan acara tersebut selain sebagai agenda rutin seluruh kantor cabang Ciputra secara
nasional, juga sebagai langkah untuk mengingatkan akan hakikat dari kemanusiaan. “Donor darah adalah menyumbangkan sebagian dari tubuh kita untuk makhluk hidup lain, sehingga nilainya lebih daripada sekadar harta benda maupun pikiran dan waktu. Saya anggap nilainya di atas itu semua,” ujarnya ke hal 14 kol 5
Dress Hijaber Laris Manis
ke hal 14 kol 1
Pertamina Minta Perlindungan Pemerintah JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengatakan PT Pertamina (Persero) tengah meminta perlindungan pemerintah.
Citra Garden Sumbang Darah
LUTFI HANAFI
SEGMEN HIJABER - Butik Vemimity membidik banyak segmen untuk produk fashionnya, terutama bagi muslimah.
Butik Vemimity PEKALONGAN - Semakin ngetrennya fashion untuk hijaber (pengguna jilbab) bagi kaum muslimah. Dibaca cukup cerdas oleh pemilik Butik Vemimity di Jalan Agus Salim Pekalongan dengan menawar-
kan aneka dress hijab. Sehingga produk-produk fashion khusus hijaber kini, laris manis di tempat tersebut. “Sejak awal 2012 kemarin perkembangan fashion untuk hijaber sangat pesat. Sehingga banyak desainer baru yang bergelut pada bidang ini. Efek-
nya produk-produknya semakin banyak saat ini. Selain harga lebih terjangkau, desainnya juga semakin bagus dan keren,” terang Vera pemiliki butik tersebut kepada Radar. “Dan berimbas kepada hijaber di daerah, seperti di Pekalongan yang bisa menikmati karya-karyta desainer nasional. Terutama di butik kami, karena kami menjual desainer dress. Yang mana produkproduknya memang ekslusif dan menarik,” lanjutnya. Namun dirinya juga terus update tren-tren terbaru agar semakin laris produknya. Seperti saat ini disediakan dress dengan turban, atau maxi dress, maxi dress leopard print dan aneka dress berbahan kaos tren Korea. Gaun-gaun dengan aneka model di tempat itu sangat cocok digunakan untuk acaraacara anak muda maupun kegiatan tertentu yang sifatnya resmi ataupun tidak resmi ke hal 14 kol 5
CKMY