E-Paper Surya Edisi 12 Oktober 2012

Page 1

AMARIS EMBONG MALANG

HOTEL BUDGET EKSPANSIF

Rp 1.000

Harga Langganan: Rp 29.000 /bulan Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA (031) 8419 000

HAL

3

JUMAT, 12 OKTOBER 2012 NO. 420 TAHUN XXVI, TERBIT 20 HALAMAN

Kami Ingin Mas Pram Gubernur ■ Dukungan dari Kader Akar Rumput ■ Pramono: Saya Tidak Berniat Maju

Oktober. Ia hadir di Malang didampingi Sri Rahayu anggota DPR RI dan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko beserta istri Dewanti Rumpoko. Aula Gedung Widyaloka Universitas Brawijaya (UB) penuh sesak. Bahkan sebagian mahasiswa harus rela mendengar pidato cucu Presiden RI pertama Soekarno itu di ruang aula. Saking penuh sesaknya, panitia juga menyiapkan ruang

KEDIRI, SURYA - Bursa calon gubernur Jawa Timur (Jatim) semakin menghangat. Selain nama-nama calon gubernur (cagub) yang sudah santer dibicarakan, kini muncul sosok cagub yang benar-benar baru. Dialah Wakil Ketua DPR RI Pramono Anung Wibowo. Sejumlah kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di daerah Mataraman (eks-kare s i d e n a n Kediri dan Madiun) mendukung jika Mas Pram, panggilan Pramono, maju sebagai cagub Jatim 2013. Ketua DPC PDIP Tulungagung, Supriyono mengakui beberapa pengurus DPC Tulungagung pernah membahas kemungkinan Pramono sebagai cagub. “Semua sepakat, Mas Pram dianggap kader terbaik untuk maju sebagai calon pada pemilihan gubernur Jatim mendatang,” kata Supriyono, Kamis (11/10) malam. Kader muda PDIP di Kota Kediri juga mendukung penuh jika Pramono Anung maju dalam pemilihan gubernur Jatim. Tampilnya Pramono diharapkan memberikan harapan baru bagi

■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

surya/nedi putra aw

KULIAH UMUM - Puan Maharani saat memberi kuliah umum di gedung Widyaloka Universitas Brawijaya, Kamis (11/10).

Lihat Bung Karno dalam Diri Puan HAMPIR 1.000 mahasiswa Universitas Brawijaya Malang menyambut riang kehadiran Puan Maharani, ketua Fraksi Demokrasi Indonesia Perjuangan yang juga putri ketua umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, Kamis (11/10). Kedatangan Mbak Puan, panggilan Puan Maharani, untuk menjadi pemateri dalam kuliah tamu. Puan menyempatkan hadir di tengah persiapan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II di Surabaya pada 12-14

PUNA BIKINAN BPPT MASIH BISING

antara/widodo s jusuf

WULUNG - Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro (kiri) didampingi KSAU Marsekal TNI Imam Sufaat (kanan) melihat bagian kamera di bawah Pesawat Terbang Tanpa Awak (PTTA) Wulung ketika uji coba kemampuan terbang di Pangkalan Udara Halim Perdanakusumah, Jakarta, Kamis (11/10). Scan QR Code ini untuk foto terkait

SYAHRINI

Episode Bubu Usai

A

KHIRNYA SyahriniBubu kandas juga. Pemberitaan negatif seputar Bubu membuat Syahrini sakit hati. Bubu yang memiliki nama panjang Raja Mohamad Syazni

itu memang sempat diterpa kabar tak sedap mulai dari identitasnya hingga foto mesranya dengan cewek lain pada Juli 2012. Satu di antaranya ketika

JAKARTA, SURYA - Saat diuji coba di Base Ops Pangkalan TNI AU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (11/10), pesawat Pesawat Udara Nir Awak (PUNA) ternyata masih mengeluarkan bunyi bising. “Seharusnya pesawat nirawak tidak mengeluarkan suara. Bisa-bisa ditembak musuh kalau pesawat nirawak kita suaranya seperti itu,” kata Menristek Gusti Muhammad Hatta usai menyaksikan penerbangan Puna Wulung kemarin. Seharusnya, kata Gusti, pihak Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Kementerian Riset dan ■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

Mobil Antik Nongkrong di Grand City

President Limo Oldsmobile 98x Luxury pun Mejeng

kapanlagi

Mobil lawas, kalau dirawat dengan baik, akan tetap memikat. Para kolektor pasti akan menelan ludah saat melihatnya. Begitu pula enam mobil klasik yang saat ini dipamerkan di East Rotunda lobi mal Grand City Surabaya, Kamis (11/10) siang. Siapapun, pasti jatuh hati saat melihatnya.

S

ATU dari enam mobil klasik itu pernah ditumpangi mantan Presiden RI pertama, Soekarno, yakni President Limo Oldsmobile 98x Luxury, buatan tahun 1965. Pada bodi mobil, di sisi kiri dan kanan sebelum pintu ada terpampang tulisan Nineteen Eight. Menurut Azman ■ KE HALAMAN 7

MOBIL KLASIK - Sebagian mobil klasik yang ditampilkan pada pameran akbar Otoblitz International Classic Car Show di Grand City Surabaya, Kamis (11/10).

BELARUSIA VS SPANYOL

HASIL KLONING - Foto file ini menunjukkan Dolly, domba hasil kloning, berada di Roslin Institute, Edinburgh, Skotlandia. Keith Campbell, ahli biologi yang berperan dalam proyek kloning Dolly tersebut, Kamis (11/10), diumumkan meninggal dunia di JAGAT usia 58 tahun. Lalu apakah ada rencana untuk mengkloning Keith Campbell?(ap)

ANEH

■ Yaris, Vios, Altis dan Camry SURABAYA, SURYAToyota secara resmi mengumumkan penarikan untuk perbaikan (recall) mobil jenis sedan di Indonesia, Kamis (11/10). Mobil-mobil sedan Toyota yang direcall karena ada cacat produksi itu ialah Toyota Yaris, Vios, Corolla Altis, dan Camry dengan tahun produksi 2006 hingga 2008. Recall produk ini didasarkan pada perkiraan adanya kesalahan pada master power-window switch (tombol jendela dekat sopir) mobil tersebut. Karena temuan kendala teknis itu, Toyota akan mengundang pemilik mobil --yang sesuai kriteria tipe

Matador Incar Angka 24 MINKS, SURYA - Juara Eropa dan Dunia, Spanyol, kembali pentas di panggung internasional. Tim Matador kini mengincar kemenangan beruntun ke24 melawan Belarusia yang akan membuat catatan prestasi mereka semakin fenomenal. Spanyol yang menjadi tim nomor satu dunia akan

Toyota Tarik 53.000 Sedan

Live on RCTI Sabtu (13/10) pukul 01.00 WIB Baca juga: Hal 20

■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7 surya/habibur rohman

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


inter-nas

Jumat, 12 OKTOBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Angie Ancam Bikin Tsunami di DPR ■ Diungkap dari BAP Rosa jakarta, surya - Borok mantan Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat Angelina Sondakh alias Angie, kian terkuak. Saksi Mindo Rosalina Manulang, Kamis (11/10), menyebut Angie pernah mendatanginya di rumah tahanan, purapura simpati tapi ujung-ujungnya mengancam agar Rosa tutup mulut. Hal itu terungkap ketika jaksa penuntut umum membacakan percakapan Angie dengan Rosa yang tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Rosa di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta Pusat, Kamis (11/10). Rosa bersaksi untuk terdakwa Angie. "Pertama datang dia (Angelina) bilang turut prihatin ke saya," kata Rosa. Kemudian, Angie mulai protes kepada Rosa mengapa namanya dikaitkan dengan kasus Wisma Atlet. Angie berdalih tak ikut terlibat kasus itu. "Lalu saya bilang tidak tahu Mbak karena bukti-bukti sudah dipegang KPK," kata Rosa seperti dalam BAP. Angie kembali membujuk Rosa untuk tutup mulut. Bahkan janda mendiang Adjie Massaid itu mengiming-imingi pekerjaan lebih baik kepada Rosa setelah dirinya selesai menjalani masa tahanan. "Aduh saya lagi stres banget nih Mbak (Rosa), seolah-olah ini semua saya. Tolonglah Mbak bantu saya. Mudah-mudahan setelah Mbak bebas kita cari kerjaan yang bener saja," ujar Angie seperti ditirukan Rosa dalam BAP. Permintaan Putri Indonesia 2001 itu dikomentari Rosa. Dia merasa sulit membantu karena posisinya sebagai tahanan, apalagi ponsel miliknya disita KPK. Semua bukti komunikasi terkait proyek, termasuk pembicaraan, SMS dan BBM dengan Angie ada di ponsel itu. Nama Ketua Umum

Partai Demokrat Anas Urbaningrum pun kembali disebut. "Saya dari rumah Mas Anas, saya tidak mau dikorbankan sendiri," ungkap Angie. Rosa lalu menjawab, kalau Angelina sudah diamankan dalam kasus ini. Setelah mendengar keterangan Rosa, politisi Demokrat yang sudah dinonaktifkan dari anggota DPR ini melontarkan perkataan bernada ancaman. "Kalau tidak, nanti saya bisa marah besar. Senayan bisa saya bikin tsunami lebih dah-

syat daripada Nazar," ujar Angie seperti kata jaksa. Rosa kembali mengungkapkan, dirinya siap menanggung ini. Tapi jika disuruh membantu Angie, Rosa tak tahu bagaimana caranya. Semua keterangan dalam BAP itu ditanyakan jaksa dan dibenarkan Rosa. Namun terdakwa perkara suap pembahasan anggaran proyek di Kemendiknas dan Kemenpora Angelina Sondakh membantah sebagian besar kesaksian Rosa. Dalam kesempatan yang diberikan Ketua Majelis Hakim Sujatmiko, mantan anggota Badan Anggaran (Banggar)

DPR itu membeberkan 10 poin bantahannya. Angie membenarkan dirinya pernah menjenguk Rosa di Rutan Pondok Bambu. "Tetapi tidak benar saya katakan kalau tidak nanti saya bisa marah besar. Senayan bisa saya bikin tsunami lebih dahsyat daripada Nazar, jika tidak dibantu Rosa," kata Angie. Angie juga membantah pernah bertemu dan berkomunikasi dengan Rosa membahas proyek dan fee proyek 16 universitas di Kemendiknas. Penasihat hukum Angie menilai, keterangan Rosa banyak diplesetkan. "Dan banyak yang telah diubah. Mengaku lupa padahal Rosa yang laksanakan," ujar Nasrullah usai sidang. (tribunnews)

REUNI - Mantan Anggota Badan Anggaran DPR RI dari Partai Demokrat, Angelina Sondakh (kanan) berpelukan dengan mantan Direktur Operasional Marketing Permai Grup, Mindo Rosalina Manullang, saat bertemu dalam sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Kamis (11/10). tribunnews herudin

Tak Takut Bom, Howard Ikut ke Bali Canberra, surya - Peringatan 10 tahun tragedi Bom Bali akan digelar, Jumat (12/10) hari ini. Mantan Perdana Menteri (PM) Australia John Howard juga akan menghadiri seremoni tersebut. Ia mengaku tak merisaukan ancaman teroris yang ditujukan kepada tamu-tamu penting pada event itu. "Saya yakin otoritas Indonesia melakukan segala upaya yang bisa dilakukan dalam situasi seperti ini," katanya, Kamis (11/10). Diimbuhkan mantan pemimpin negeri Kangguru itu, dirinya yakin para kerabat keluarga yang tewas atau luka dalam peristiwa Bom Bali tak akan mengurungkan niat pergi ke Bali. "Saya pikir itu (ancaman teror) tak akan menghalangi mereka. Bahkan mereka yang ingin pergi, banyak di antaranya telah berada di sana," tutur Howard. Howard menjabat PM Australia saat kejadian Bom Bali 2002 yang menewaskan 202 orang, termasuk 88 warga Australia. Sementara itu, PM Australia Julia Gillard bertolak menuju Bali untuk menghadiri peringatan 10 tragedi Bom Bali. Meski ada ancaman teror, Gillard ngotot pergi karena ia menilai peringatan ini momen yang signifikan. “Kami ingin menghormati

mereka yang telah pergi, merangkul korban yang selamat dan menenangkan mereka yang bersedih,” kata Gillard sebelum berangkat, Kamis (11/10). Ditegaskan Gillard, ia tak ingin komentar mengenai masalah keamanan maupun pengaturan keamanan. Ia tetap ingin berada di Bali. Gillard berangkat ke Indonesia ditemani Pemimpin Oposisi Tony Abbott dan mantan Perdana Menteri John Howard. Peringatan ini akan digelar di Kuta, tempat dua bom meledak. Tak lupa ia meminta pada warga Australia untuk mencari waktu tepat untuk mengenang peristiwa itu, baik bersama-sama ataupun sendirian. “Kami ingin memberikan segalanya untuk menghapus peristiwa di malam itu dari halaman sejarah kami, namun tidak bisa. Kami akan membawa peristiwa di Bali sepanjang hidup kami,” kata Gillard. Sementara Tony Abbott menyebut perjalanannya kali ini untuk “mengatakan pada musuh negaranya jika mereka bisa melukainya, namun tidak bisa menghancurkan negaranya.” Menurut Abbott, bom tersebut ditujukan untuk Australia karena lokasi pengeboman paling sering dikunjungi warga Australia. (smh/aus/tis)

antara/nyoman budhiana

BOM BALI - Warga Australia, Carmen Cachia meletakkan foto anaknya, Anthony Francis Cachia yang menjadi korban bom Bali tahun 2002, jelang peringatan 10 tahun tragedi itu, Kamis (11/10).

Ibu Negara PrancisTerlibat Cinta Segitiga Paris, surya - Kisah cinta ibu negara Prancis, Valerie Trierweiler (47) di masa lalu, mulai terkuak. Dalam buku biografi berjudul La Frondeuse (Si Pembuat Masalah) diungkapkan jika kekasih Presiden Francois Hollande (58) ini terlibat cinta segitiga dengan seorang menteri di era Presiden Nicholas Sarkozy, secara bersamaan. Dilansir Telegraph, Kamis (11/10), Trierweiler memiliki affair dengan Patrick Devedjian (68), Menteri Perbaikan Perekonomian Prancis, awal Tahun 2000. Di tengah percintaan mereka, Hollande menyeruak masuk saat Devedjian gagal berkomitmen terkait hubungan mereka. “Devedjian terlalu ragu-ragu dengan sikapnya sehingga Valerie Trierweiler memperbolehkan dirinya dirayu pria lain yang memiliki pandangan politik berbeda, yaitu Francois Hollande,” ujar Christophe Jakubyszyn, salah satu penulis buku La Froundeuse yang juga teman dekat Trierweiler. Jakubyszyn menggambarkan ki-

sah asmara ketiganya seperti dalam film Jules et Jim. Film karya Francois Truffaut Tahun 1962 ini mengisahkan perempuan bernama Jeanne Moreau terlibat cinta segitiga dengan dua pria, dan ketiganya tinggal di rumah yang sama. “Sedikit demi sedikit hubungan dengan Hollande mulai didahulukan dibanding pasangan satunya, terutama setelah ultimatum Tahun 2003 ketika Devedjian gagal menghargainya,” kata Jakubyszyn. Menurut Jakubyszyn, setelah putus dengan Trierwelier, Devedjian sempat menderita. Namun dua pria itu masih saling menghargai. “Kisah ini mirip Jules et Jim,” cetusnya. Apalagi di saat cinta segitiga berlangsung, ketiga-tiganya masih memiliki pasangan saat itu. Di bagian lain buku La Frondeuse yang diluncurkan, Kamis (11/10), Trierwelier juga mengaku pernah digoda Sarkozy. Padahal saat itu Sarkozy sedang menggandeng mantan istrinya, Cecila dalam pesta kebun di Istana Kepresidenan. “Kamu sangat cantik,”

bisik Sarkozy di telinga Trierweiler. Perempuan yang kemudian berprofesi sebagai jurnalis politik ini merespons Sarkozy dengan “pandangan menghina”. Merasa terganggu dengan sikap Trierweiler, Sarkozy berkata pada jurnalis. “Dia pikir siapa dirinya? Apakah saya kurang ganteng untuknya?” ujar Sarkozy kesal. Kisah cinta Trierweiler-Hollande ini dinilai tak bisa men-

dongkrak popularitas presiden yang baru terpilih, Mei lalu, mengingat banyak yang jengkel pada ketidakmampuannya menjaga kehidupan cintanya yang kompleks. Hollande memiliki empat anak dari hubungan asmara sebelumnya dengan Segolene Royal. Dengan rekannya sesama Partai Sosialis ini, keduanya tidak menikah, hanya tinggal bersama. (tel/tis)

telegraph

SEGITIGA - Valerie Trierweiler pernah terlibat cinta segitiga dengan Patrick Devedjian (kiri) dan Francois Hollande (kanan). Akhirnya dia memilih Hollande, karena Devedjian tidak tegas terkait hubungan mereka.

LINTAS NUSANTARA

2 Mahasiswa Tewas, Kampus Dibakar makassar - Aksi tawuran antarmahasiswa di Universitas Veteran RI (UVRI) di Kota Makassar, Kamis (11/10), memakan korban jiwa. Dua mahasiswa Fakultas Teknik tewas, yakni Rizky Munandar dan Haryanto. Keduanya tewas saat hendak menengok temannya yang terluka dan dirawat di Rumah Sakit (RS) Haji. Mereka tewas ditikam badik oleh seseorang yang belum teridentifikasi. Sebelumnya, tawuran melibatkan mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dengan mahasiswa Fakultas Teknik UVRI di kampus UVRI, Jalan Antang Raya, Kecamatan Manggala. Tawuran mahasiswa dua fakultas dalam satu kampus ini dipicu lemparan batu yang mengenai mahasiswi Fakultas Teknik, Rabu (10/10) malam. Mahasiswa Fakultas Teknik menuding pelaku pelemparan adalah mahasiswa FKIP. Mahasiswa teknik pun membalasnya dengan melemparkan batu ke mahasiswa FKIP. Akibatnya terjadi tawuran. Tawuran itu juga mengakibatkan kerusakan bangunan kampus. Empat sepeda motor hangus dibakar dan sejumlah gedung rusak dan dibakar. Gedung yang rusak antara lain Fakultas Teknik, FKIP dan gedung rektorat. Hingga Kamis malam, gedung-gedung tersebut masih dijaga ketat aparat kepolisian dari Polsek Tamalate dan Polrestabes Makassar. (kompas.com)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Surya Biz HALAMAN 3

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

PEMBATASAN JARAK TEMPUH MOTOR Kementerian Perhubungan mendukung wacana pemberlakuan pembatasan jarak tempuh perjalanan sepeda motor. Hal itu mengacu pada tingginya tingkat kecelakaan motor. Namun, sebelum kebijakan itu dijalankan, harus ada sosialisasi dari semua stakeholder. Wacana ini masih digodok, di mana kepolisian akan menyiapkan aturan khusus sepeda motor agar tidak melampaui jarak melebihi kemampuan mesin. BAMBANG S ERVAN

KEPALA PUSAT KOMUNIKASI DAN INFORMASI KEMENTERIAN PERHUBUNGAN

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Hotel Budget Ekspansif ■ Amaris Embong Malang Mulai Beroperasi

surya/sugiharto

GARAP HOTEL BUDGET ■ Hotel Amaris (Grup Santika) ■ Neo Hotel - Fave Hotel (Jaringan Aston) ■ Tune Hotel ■ Hotel Vio (Dafam Hotel) ■ Intiwhiz Hotel ■ Zodiak Hotel (Kagum Hotels) ■ Pop! Hotel (Tauzia Hotel) ■ Horison Hotels Group SURABAYA, SURYA - Hotel budget benar-benar menjadi bidikan kalangan pengusaha perhotelan di Indonesia. Ini dibuktikan dengan 'serbuan' hotel ini dalam dua tahun terakhir di sejumlah kota besar. Salah satunya, Santika Indonesia Hotels & Resorts yang siap melakukan ekspansi ke beberapa daerah di Indonesia dan ke luar negeri. Setelah meresmikan Amaris Hotel Embong Malang Surabaya, Kamis (11/10), grup hotel ini siap mengoperasikan sekitar 22 hotel lagi hingga 2013. Selain Santikan, ada jaringan Aston International Hotels, Resorts

& Residence, yang gencar mengembangkan Neo Hotel dan Fave Hotel. GM Corporate Sales & Marketing Santika Indonesia, Guido Adriano mengatakan, rencana ekspansi itu terdiri dari beberapa brand hotel di bawah jaringan Santika. “Dari beberapa yang sudah berjalan, 11 di antaranya Hotel Amaris,” ujar Guido, di sela peresmian Amaris Hotel Embong Malang, Kamis (11/10). Saat ini, Amaris Hotel sudah berdiri di 22 kota di Indonesia. Khusus di Surabaya, baru ada satu hotel saja. "Pembangunan Hotel Amaris ini dijalankan melalui kerjasama antara

investor, PT Victoria Mitra Abadu dan PT Grahawita Santika dan Amaris International, selaku pengelola manajemen hotel," jelasnya. Ia mengatakan, investasi yang dibutuhkan sekitar Rp 250 juta per kamar. Nilai itu belum termasuk harga tanah dan perijinan. Sehingga, jika dihitung Amaris Embong Malang yang memiliki 105 kamar, membutuhkan sekitar Rp 26,25 miliar. Dalam waktu dekat, Hotel Amaris segera beroperasi di Malang dan Singapura. Surabaya nantinya juga memiliki Hotel Amaris lagi dengan disiapkannya lokasi di Jl Margorejo.

“Untuk di Singapura, murni milik kami (Santika). Ini sesuai visi kami ekspansi ke Asia,” tambah Guido. Setelah Singapura, pihaknya juga melirik Hongkong dan Australia. Hotel Manager Amaris Embong Malang, I Nyoman Setiawan, menambahkan, okupansi Amaris saat ini di angka 82 persen. "Target kami di sini, okupansi bisa 70 persen, yang berlaku sampai akhir tahun ini,” ujar Nyoman. Sementara itu, Grup Aston tahun ini mulai mengoperasikan hotel budget, Neo Hotel. Corporate Marketing Communication Manager Aston

International Hotels, Resorts & Residence, FM Anindita mengatakan, Neo Hotel beroperasi pertama di Bali. “Kami juga melakukan tanda tangan kerjasama untuk 20 hotel Neo di beberapa daerah, termasuk di Surabaya,” ujar Dita, saat dihubungi Kamis (11/10). Ia mengakui, jika Neo Hotel dan Fave Hotel menjadi brand yang paling banyak diminati investor yang ingin bekerjasama. Investasi hotel Fave setidaknya Rp 200 juta-Rp 250 juta per kamar. Sedang investasi Neo Hotel berkisar Rp 300 juta per kamar. (rey)

AMARIS SURABAYA - Dirut PT Victoria Mitra Abadi, Hendrik Lauhatta memberikan potongan tumpeng kepada Direktur Eksekutif PT Grahawita Santika dan Amaris Internasional, Lilik Oetama, saat syukuran pembukaan Hotel Amaris Embong Malang Surabaya, Kamis (11/10).

Padukan HotelConvention Hall SURABAYA, SURYA - Ekspansi grup Santika bukan hanya berlaku untuk brand Amaris. Jaringan hotel yang memiliki brand The Royal, Santika Premiere, Santika dan Amaris ini, juga mulai mengembangkan konsep baru yang memadukan hotel dan convention hall. “Ini konsep baru yang coba kami kenalkan. Jika sebelumnya ada perpaduan mal dan hotel atau convention dan mal, kami menyatukan convention dan hotel,” ujar Guido Adriano GM Corporate. Sales & Marketing Santika Indonesia, Kamis (11/10). Konsep hotel dan convention saat ini sudah dijalankan di Medan, dengan nama Santika Premiere Dyandra. Hotel dan convention Santika itu memiliki area yang luas. “Luasnya sekitar sepuluh kali JHCC,” ujarnya. Konsep ini juga akan diusung ke kota lain. Setelah di Medan, hotel dan convention Santika akan didirikan di Jakarta dan Makassar. Sementara, ekspansi Hotel Santika akan berlanjut dengan rencana penambahan satu The Royal Hotel dan dua hotel Santika Premiere Sedangkan untuk brand Santika di kelompok bintang tiga dan hotel budget akan ada sekitar 11 hotel baru yang siap dibangun. (rey)

Paket Serbu Kejar Pendapatan Rp 3,7 Triliun SURABAYA, SURYA - PT XL Axiata Tbk East Area terus melakukan berbagai inovasi untuk mengejar pendapatan perusahaan, yang tahun ini dipatok Rp 3,7 triliun. Target ini tumbuh tipis dibandingkan tahun lalu yang mencapai Rp 3,4 triliun. General Manager Finance Management Service XL East Region Adi Yuharman mengatakan, untuk mengejar revenue itu, pihaknya menawarkan paket tarif murah untuk call, SMS dan internetan. "Setelah meluncurkan paket call Rp 69 per menit, kini XL punya paket Serbu atau Serba Rp 1000," ujar Adi Yuharman, Kamis (11/10). Dengan paket ini, pelanggan baru cukup beli kartu perdana khusus Serbu, bagi pelanggan lama prabayar tinggal ketik *123*1000# dan pilih paket yang tersedia dalam tiga pilihan, yakni paket nelepon, paket SMS dan paket internetan. "Cukup bayar Rp 1000 dapat bonus telepon 200 menit ke sesama operator. Paket SMS, tersedia gratisan 900 SMS ke

sesama operator dan 100 SMS ke lintas operator. Untuk paket internetan, bisa menggunakan data hingga 10 MB," jelasnya. General Manager XL Area East 1 Desy Sari Dewi menambahkan, ketersediaan kartu perdana (starter pack) Serbu sebanyak 2 juta unit SP sampai akhir tahun, khusus East Area. "Kami menargetkan pelanggan eksisting yang registrasi Paket Serbu ini sekitar 30-40 persen," kata Desy. Saat ini, jumlah pelanggan XL East Area mencapai 10 juta pelanggan, targetnya sampai 10,5 juta pelanggan. Pelanggan memang cenderung turun, namun revenue tetap naik meskipun tipis. "Pertumbuhan revenue ini sangat terbantu oleh pelanggan data," yakin Desy. Adi Yuharman menambahkan, XL akan fokus di data, mengingat pertumbuhan bisnis di layanan ini luar biasa. "Tahun lalu, revenue data di atas 100 persen secara year-on-year," katanya. Untuk memacu revenue data, XL juga meningkatkan kualitas jaringan melalui investasi pe-

surya/sugiharto

PROMO SERBU - GM FMS East Region PT XL Axiata Tbk, Adi Yuharman bersama GM Area East 1, Desy Sari Dewi mencoba mengirim SMS di sela promo program Paket SerBu (Serba Seribu) di Surabaya Town Square, Kamis (11/10). nambahan jaringan 3G. "Investasi tahun ini secara nasional Rp 7-8 triliun, untuk East Area Rp 2 triliun, dan sekitar 80 persennya terserap untuk penguatan jaringan terutama di kawasan Surabaya, Malang, Mataram, dan

wilayah tapal kuda," kata Adi. Capaian revenue sampai QIII/2012, sudah 90 persen dari target. Kontribusi data dari sisi revenue 25 persen, kontribusi data dari sisi jumlah pelanggan 10-15 persen. (ame)

Penjualan Motor Bakal Turun hingga 15 Persen

antara

TINJAU DENSO - Menperin MS Hidayat (2 kanan) didampingi Dirjen IUBTT Budi Darmadi (3 kiri) meninjau Denso E & TS Training Center Corporation di Nagoya, Jepang, Rabu (10/10). Usai menghadiri Pertemuan Indonesia-Japan Joint Economic Forum (IJ-JEF) ke-4 di Tokyo, bersama delegasi Indonesia yang dipimpin Menko Perekonomian Hatta Rajasa, meninjau pabrik dan pusat pelatihan Denso yang berencana berinvestasi jdi Indonesia. join facebook.com/suryaonline

JAKARTA, SURYA - Tingkat penjualan sepeda motor sampai akhir tahun ini diperkirakan turun sekitar 15 persen menjadi kisaran 6,9 juta-7 juta unit, jika dibandingkan 2011 yang menembus sekitar delapan juta unit. Eksekutif Wakil Presiden Direktur PT Astra Honda Motor (AHM) Johannes Loman mengatakan, penurunan penjualan sepeda motor tahun ini tidak hanya terjadi akibat kebijakan uang muka sebesar 25 persen sejak 15 Juni 2012, tetapi juga akibat penurunan harga komoditas perkebunan di dunia. "Sebelum kebijakan DP, pada bulan Januari - Juni, penjualan sepeda motor secara nasional sudah turun tiga persen. Saat itu, harga komoditas perkebunan seperti karet, kopi, dan kakao, turun," kata Loman, Kamis (11/10). Ia mengatakan, hal itu terkait

dengan sebagian besar pemilik perkebunan karet, kopi, dan kakao adalah rakyat, bukan perkebunan besar atau swasta dan BUMN, sehingga penurunan harga komoditas memengaruhi daya beli mereka. "Kalau harga CPO (minyak sawit mentah) dan batu bara turun, kami tidak khawatir karena tidak banyak memengaruhi penjualan. Akan tetapi, kalau harga karet, kopi, kakao turun, pasti berdampak pada penjualan motor," ujar Loman, salah satu Direktur PT Astra Internasional Tbk. Ia mengakui, pembiayaan secara syariah menolong penjualan sepeda motor tidak jatuh terlalu dalam akibat kebijakan uang muka 25 persen. "Kami perkirakan sekitar 50 persen pembelian sepeda motor secara kredit beralih ke sistem syariah yang tidak terkena ketentuan DP," ujar Loman. (ant) follow @portalsurya


4

ďŹ nance

I I I I I

05

I I I I I

08

I I I I I

09

Minyak/Dolar AS

I I I I I 10

I I I I I

11

I I I I I

05

I I I I I

08

I I I I I

09

I I I I I

10

Rupiah/Dolar AS

I I I I I 11

I I I I I

05

I I I I I

08

I I I I I

I I I I I

09

10

I I I I I 11

KURS VALAS

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com surya.co.id

IHSG Jakarta

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

MATA UANG

KURS JUAL

KURS BELI

HKD

1,244.99

1,232.44

MYR

3,136.50

3,102.78

SGD

7,846.98

7,763.87

THB

313.96

310.73

HARGA EMAS 10/10

11/10

DOLAR AS/TROY OUNCE 1.764.30

PERKIRAAN PASAR

1.770.70

(24 KARAT) Rp 550.000/gram

sumber: bank indonesia

sumber: bloomberg

Minimal Dua Penilai

O Jumlah Kebutuhan Kabupaten/Kota SURABAYA, SURYA - Peluang menjadi jasa penilai publik masih terbuka lebar karena saat ini minim ketersediaan dibandingkan banyaknya pekerjaan yang harus dilakukan. "Idealnya jumlah penilai di Indonesia, setidaknya 1:5.000 orang jumlah penduduk," tutur Ketua MAPPI (Masyarakat Profesi Penilai Indonesia) Jatim, Giri Bayu Kusumah di sela sosialisasi Profesi Penilai Indonesia di Kampus Unair, Kamis (11/10). Bukan hanya aset pemerintah daerah, industri perbankan juga perlu jasa profesi ini untuk menilai agunan kredit dari debitur. Penilai publik juga memberikan jasa penilaian terhadap perusahaan listing bursa yang hendak melakukan tindakan korporasi. Badan Pertanahan Nasional (BPN) juga perlu penilai publik untuk melakukan penilaian besarnya nilai Ganti Kerugian atas Objek Pengadaan Tanah sebagai dasar musyawarah penetapan Ganti Kerugian. Menurut Giri Bayu Kusumah, profesi penilai dapat dijalani siapa saja yang sudah

JASAPENILAIPUBLIK O Penilai publik adalah penilai yang memperoleh izin Menteri Keuangan untuk memberikan jasa penilaian dan jasa lain yang diatur dalam PMK No 125 PMK.01 Tahun 2008. O Pengguna jasa penilai publik contoh pemerintah daerah, khususnya saat penyusunan laporan keuangan. menyelesaikan pendidikan S1. "Memang belum banyak dikenal, padahal peranannya sangat penting, untuk kredit di atas Rp 5 miliar sekarang harus dinilai penilai," jelasnya. Hingga Juli 2012, Jatim sendiri hanya punya 19 penilai. Jumlah itu sangat kecil dibandingkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan Jatim yang melejit. Baru Universitas Gadjah Mada (UGM) Jogja dan Uni-

versitas Sumatera Utara (USU) Medan, sementara Surabaya dan wilayah Indonesia Timur, yang kebutuhannya tinggi justru belum ada. Pendapatan Miliaran Kepala Bidang Usaha dan Penilai Publik, Pusat Pembinaan Akuntan dan Jasa Penilai (PPAJB) Kementerian Keuangan, Dadan Kuswardi, menambahkan, setidaknya ada 29.000 penugasan penilaian di Indonesia dalam setahun. "Sebenarnya, kalau bisa di satu daerah kabupaten kota ada dua penilai," ujarnya. Dengan order proyek cukup tinggi, sebuah Kantor Jasa Penilaian Publik dalam setahun diperkirakan bisa mendapatkan proyek jasa penilaian antara Rp 2 miliar hingga Rp 22 miliar. "Kami perlu melihat peluang dan potensinya dulu, kurikulum, dan kesiapan SDM di sini. Kalau memang siap, kami akan buka program studi itu," tambah Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unair Surabaya, Muslich Anshori. (rey)

surya/sugiharto

PASAR BESAR - AirAsia dinilai sebagai maskapai yang cukup favorit dengan segmentasi low cost carrier (LCC) sehingga memiliki pasar cukup besar.

DISKON HINGGA

% 50

UNTUK

AIRASIA-HSBC

Sebelumnya, BI melempar wacana, bahwa dengan multiple license, nantinya bakal ada empat tingkatan dalam pengelompokan bank berdasarkan modal. Melalui klasifikasi ini, otoritas moneter dengan mudah mengetahui suatu bank mempersiapkan sumber daya manusia mereka dan teknologi yang dimiliki. Selain itu, lokasi dan izin pembukaan cabang lebih ketat. Kedua hal ini menentukan rencana ekspansi bank. Semakin jauh jarak kantor cabang dengan kantor pusat, semakin besar pula biaya pengawasan. Menurut Halim Alamsyah, BI menerbitkan aturan berjenjang agar dapat dengan mudah mengawasi kesehatan sebuah bank. "Struktur perbankan Indonesia segera berubah setelah multiple license terbit pada November mendatang," tandasnya. BI sudah menuntaskan kajian sebagai acuan pengelompokan bank. Bank beroperasi lebih efisien jika bermodal inti Rp 5 triliun. (ant/kontan)

Outsourcing Diatur lewat PKWT/PKWTT JAKARTA, SURYA - Lembaga Kerja Sama (LKS) Tripartit Nasional sepakat pemborongan pekerjaan (outsourcing) dibolehkan tapi harus diatur melalui Perjanjian Kerja waktu tertentu (PKWT) atau perjanjian kerja waktu tidak tertentu (PKWTT). Kesepakatan terjadi saat finalisasi draf rancangan peraturan menteri tenaga kerja dan transmigrasi yang mengatur pelaksanaan outsourcing. "Yang diatur lebih detail adalah penyedia jasa pekerja," kata Menakertrans, Muhaimin Iskandar, Kamis (11/10). Pertemuan di Kantor Kemnakertrans itu dipimpin menakertrans sekaligus Ketua LKS Tripartit Nasional, dihadiri Dirjen PHI dan Jamsos Kemnakertrans, R Irianto Simbolon (wakil pemerintah), Mathias Tambing dan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia, Said Iqbal (unsur serikat pekerja/buruh) serta Sofjan Wanandi (unsur pengusaha/Apindo).

Pertemuan juga menyepakati pelaksanaan outsourcing membutuhkan pengawasan lebih ketat. Menurut Muhaimin Iskandar, peraturan menteri baru nanti akan membatasi serta menekankan jaminan kompensasi atau jaminan masa depan para pekerja yang masih bekerja secara outsourcing itu. Mengenai penyedia jasa pekerja, jenis pekerjaan yang boleh dilakukan secara outsourcing tetap terbatas pada lima 5 jenis pekerjaan sesuai UU No 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, yaitu cleaning service, keamanan, transportasi, katering, dan jasa penunjang migas pertambangan. "Pemborongan pekerjaan mutlak dibolehkan melalui pengaturan PKWT atau PKWTT. Yang kita atur dan kita pertajam dalam permen baru ini yang hampir mengerucut juga tentang penyedia jasa pekerja," tandas Menakertrans, Muhaimin Iskandar. (ant)

Desember 2012. "Bagi pemegang kartu kredit HSBC-AirAsia juga bisa menukarkan point reward menjadi e-gift voucher atau BIG Points," papar Audrey Progastama Petriny. Misalnya, bagi yang memiliki jumlah poin 8000 bisa menukarkan e-gift voucher senilai Rp 50.000, untuk poin 15.000 setara Rp 100.000, poin 72.000 bisa ditukarkan egift voucher senilai Rp 500.000. Sedangkan untuk 1000 poin dari kartu AirAsia BIG Points setara dengan 8000 poin HSBC-AirAsia. E-gift voucher dapat dipakai membeli tiket pesawat AirAsia secara online. "Kerja sama dengan AirAsia ini diharapkan mampu menumbuhkan transaksi kartu kredit di atas 20 persen tahun ini," tambah Senior Vice President Region II (Surabaya) HSBC Indonesia, Hartini Saputra. Saat ini, jumlah pemegang kartu kredit HSBC wilayah Surabaya dan sekitarnya tak kurang dari 150.000, jumlah pemegang kartu HSBC-AirAsia di kisaran 20.000 akun. (ame)

Pertumbuhan Kredit Melambat

Pembukaan Cabang Bank Dibatasi JAKARTA, SURYA - Bank tidak boleh seenaknya lagi melakukan ekspansi pembukaan cabang. Bank Indonesia (BI) membatasi pembukaan cabang bagi bank dengan modal dasar di bawah Rp 5 triliun hingga jarak tertentu dari kantor pusatnya guna meningkatkan efisiensi bank itu. "Sekarang ekspansi tidak akan seleluasa bank yang punya modal lebih besar. Kalau lokasi cabang makin jauh dari kantor pusat, akan tambah besar biaya monitoringnya, makin besar biaya overhead dan sebagainya," jelas Deputi Gubernur BI, Halim Alamsyah yang membawahi bidang Pengawasan Perbankan, Kamis (11/10). Cakupan jarak akan semakin menyempit bagi bank dengan modal dasar di bawah Rp 1 triliun tapi dia belum bersedia mengungkapkan seberapa jauh jarak yang diperbolehkan bank sentral. Bagi bank bermodal kecil yang telah memiliki banyak cabang dengan jarak lebih jauh, bank itu harus menyesuaikan dengan aturan baru.

SURABAYA, SURYA - Pemegang kartu kredit memperoleh kemanjaan menjelang libur panjang akhir 2012. Mereka boleh memilih sejumlah tawaran diskon hotel, mulai 10 persen hingga 50 persen. "Pemegang kartu kredit HSBC-AirAsia bisa mendapatkan harga khusus apabila menginap di sana," kata Corporate Communications Manager AirAsia Indonesia, Audrey Progastama Petriny, Kamis (11/10). The Luxton Hotel menawarkan diskon 50 persen untuk deluxe room hingga 30 Desember 2012, Padma Hotel diskon 50 persen setiap hari untuk publish rate, Klub Bunga diskon up to 15 persen khusus kamar hingga 31 Desember dan 10 persen untuk food and beverage. Di Pandanaran Hotel, diskon kamar 50 persen hingga 30 Desember, Plataran Resort and Spa diskon 20 persen untuk room dan 10 persen untuk spa berlaku hingga 20 Desember, Holiday Java Hotel diskon 50 persen khusus hari Minggu dan Senin serta diskon 35 persen untuk Selasa sampai Sabtu, berlaku hingga 20

antara

UMKM BATIK - Seorang pengunjung mengamati kain batik canting produksi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang dipajang pada Jepara Expo 2012 di Semarang, Kamis (11/10).

JAKARTA, SURYA - Bank Indonesia (BI) mencatat pertumbuhan kredit hingga akhir Agustus 2012 mencapai 23,6 persen (yoy), melambat dari 25,2 persen (yoy) pada bulan sebelumnya. Gubernur BI, Darmin Nasution mengatakan, perlambatan terjadi pada kredit modal kerja (KMK) yang tumbuh 23,2 persen (yoy) sementara kredit konsumsi tumbuh relatif stabil sebesar 19,9 persen (yoy). Kredit investasi tumbuh cukup tinggi, sebesar 29,8 persen (yoy), dan diharapkan dapat meningkatkan kapasitas perekonomian nasional. Deputi Gubernur BI Halim Alamsyah menjelaskan, penurunan KMK terjadi di beberapa bank, terutama 14 bank besar, karena korporasi ekspor/impor banyak melakukan penyesuaian terhadap kondisi ekonomi global. "Banyak korporasi bersikap lebih berhati-hati dalam ekspor impor tapi pertumbuhannya

CIMB Niaga tetap menerapkan prinsip kehati-hatian dalam menyalurkan kredit melalui BPR. Rasio kredit bermasalah hanya 0,01 persen per 30 Juni 2012. HANDOYO SOEBALI DIREKTUR PERBANKAN KOMERSIAL DAN SYARIAH CIMB NIAGA

tetap tinggi di atas 20 persen," katanya, Kamis (11/10). Hingga akhir tahun, pertumbuhan kredit masih bisa mencapai 23-25 persen. BI secara umum melihat, sistem keuangan dan fungsi intermediasi perbankan tetap terjaga dengan baik. Kinerja industri perbankan yang solid tercermin pada tingginya rasio kecukupan modal (CAR/Capital Adequacy Ratio) yang berada jauh di atas minimum 8 persen dan terjaganya rasio kredit bermasalah (NPL/ Non Performing Loan) gross, di

bawah lima persen. Kredit Melalui BPR CIMB Niaga tetap meningkatkan penyaluran kredit ke sektor usaha mikro dan kecil (UMKM). Kali ini, melalui bank perkreditan rakyat (BPR). Skema linkage program ini sudah dimulai tahun 2002. Direktur Perbankan Komersial dan Syariah CIMB Niaga, Handoyo Soebali menyatakan, kerja sama itu menjadi bentuk dukungan CIMB Niaga untuk lebih mengembangkan sektor UMKM. Sampai 30 Juni 2012, CIMB Niaga telah menyalurkan Rp 1,74 triliun kredit UMK melalui 308 BPR atau naik 12,26 persen dibanding periode yang sama tahun 2011. "BPR-BPR itu kemudian meneruskan fasilitas kredit dari CIMB Niaga ke masyarakat yang akan digunakan untuk pengembangan sektor UMK," papar Handoyo Soebali. (ant)


surya jatim surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Jumat, 12 OKTOBER 2012

4 Tekong Ditangkap ■ 99 Paspor TKI Ilegal Diamankan kediri, surya - Puluhan calon TKI yang hendak diberangkatkan secara ilegal ke luar negeri digagalkan Satreskrim Polres Kediri Kota. Empat orang tekong atau koordinator yang hendak memberangkatkan calon TKI ilegal juga diamankan, Kamis (11/10). Calon TKI ilegal tersebut direkrut para tekong dari sejumlah daerah di Indonesia. Rencananya mereka dipekerjakan sebagai kru kapal pesiar di Filipina melalui Pulau Bali. Untuk menunggu pemberangkatan, puluhan calon TKI tersebut menginap di sejumlah penginapan di Kota Kediri. Keempat tekong yang diamankan petugas masing-ma-

storyhighlights ■ Puluhan TKI Ilegal yang direkrut 4 tekong akan diberangkatkan ke Filipina ■ Mereka akan diberangkatkan secara sembunyisembunyi dari Bali, ditangkap di Kediri sing Didi Tarmidi (47), warga Indramayu, Jawa Barat; Widiyanto (42), warga Banyuwangi, Jawa Timur; Anwar Joko Sasmito (40), warga Jl Letjen Haryono, Kota Kediri; dan Siti Robiah (40), warga Wlingi, Kabupaten Blitar. Tersangka diamankan di sebuah rumah di Kelurahan

surya/didik mashudi

Tumpukan paspor - Kapolres Kediri Kota AKBP Ratno Kuncoro memperlihatkan tumpukan paspor para TKI ilegal, Kamis (11/10).

join facebook.com/suryaonline

Kampung Dalem, Kota Kediri. Dari tangan para tersangka polisi mengamankan 99 paspor milik calon TKI serta lima buku pelaut. Ikut diamankan puluhan lembar surat lamaran kerja serta tiga kantong plastik berisi kelengkapan persyaratan kerja. Didi Tarmidi mengakui bertindak sebagai koordinator para calon TKI ilegal karena tergiur keuntungan fee yang bakal diperolehnya. Hanya saja Didi mengaku belum sampai memungut uang dari para calon TKI. “Kami memang tak punya izin karena kami bekerja sama dengan teman-teman lainnya,” tuturnya. Sementara Widiyanto mengaku menjadi pengurus daerah Rico Maritin Co Ltd berani merekrut calon TKI karena telah mendapatkan pelimpahan wewenang dari Petra Okto Nugraha pengurus pusat Rico Maritim Co Ltd. Siti Robiah juga mengaku tidak mengantongi izin untuk memberangkatkan calon TKI ke luar negeri. Dia berani menjadi kolektor dan pengepul calon TKI karena tergiur keuntungan yang dijanjikan. Sementara Kapolres Kediri Kota AKBP Ratno Kuncoro menyebutkan, para tekong calon TKI ilegal bakal dijerat dengan pasal 102 UU No 32/2004 tentang Tenaga Kerja dan UU No 21/2007 tentang Penghapusan Tindak Pidana Perdagangan Orang. (dim)

Pembobolan Bank Jatim Diproses

surya/sutono

BEBAS - Aura Sukma Maulida, bayi usia tujuh bulan yang hidup di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Jombang bersama ibundanya Vista Paramita (24), kini bisa menghirup udara bebas, Kamis (11/10).

Bayi Aura Akhirnya Keluar Lapas jombang, surya - Bayi usia 7 bulan, Aura Sukma Maulida, yang sejak 27 September hidup di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) bersama ibundanya, Vista Paramita (24), warga Dusun Wonokoyo, Desa Mayangan Jogoroto, Jombang, akhirnya terbebas dari kepengapan Lapas Jombang, Kamis (11/10). Majelis hakim PN Jombang yang diketuai Toetik Ernawati mengabulkan permohonan pengalihan status tahanan bagi terdakwa Vista dan dua rekannya. Ketiganya dialihkan statusnya dari tahanan rutan menjadi tahanan kota, dalam sidang di PN Jombang, Kamis (11/10). Dua terdakwa selain Vista adalah Sang Ayu Widuri (26), warga Desa Mayangan Jogoroto dan Yuni Irawati

(33), warga Desa Mojongapit, Kecamatan Jombang Kota. Tiga perempuan itu menjadi terdakwa dugaan penggelapan uang Rp 80 juta. Mendengar permohonannya dikabulkan, Vista dan dua rekannya sujud syukur di lantai ruang sidang. Bahkan Vista terlihat lemas dan sempoyongan ketika hendak beranjak dari ruang sidang. Sidang dengan agenda tanggapan jaksa penuntut umum (JPU) atas eksepsi terdakwa itu dijubeli oleh pengunjung. Ketua Majelis Hakim Toetik Ernawati menyampaikan bahwa pihaknya sudah menerima surat permohonan agar tiga terdakwa statusnya penahanannya dialihkan dari tahanan rutan menjadi tahanan kota. Para penjamin itu, di anta-

ranya, Abdul Rasyad suami dari terdakwa Sang Widuri, Eko Agus Suprobo suami dari terdakwa Yuni Irawati, serta Suyitno suami dari Vista Paramita. "Mulai hari ini status tahanan rutan bagi ketiga terdakwa dialihkan menjadi tahanan kota. Ini berlaku hingga 26 Oktober," tegas Toetik. Mendengar keputusan itu, tiga terdakwa langsung sujud syukur. Sembari mengucapkan Allahu Akbar berkali-kali, mereka menangis tersedu-sedu. Diberitakan, Aura Sukma Maulida sejak 27 September hidup di Lapas Jombang. Ini karena dia tak bisa lepas dari ibundanya Vista Paramita. Akibat hidup di ruang pengap, Aura dua kali dilarikan ke rumah sakit, karena diare hebat dan menderita ISPA. (uto)

sumenep, surya - Setelah diunjukrasa oleh sekelompok orang yang menamakan diri Masyarakat Peduli Sumenep (MPS) pada Senin (8/10) lalu, kantor pusat Bank Jatim memberikan klarifikasi. Dalam surat yang diterima redaksi, Kamis (11/10), Bank Jatim menyatakan, kasus yang terjadi di Bank Jatim cabang Sumenep akibat ulah Umar Said, yang saat itu menjabat bendahara Unit Pelayanan Teknis (UPT) Dinas Pendidikan Sumenep di Kecamatan Pragaan. Umar Said, menurut surat yang ditandatangani Pimsudiv IRU & Kom Eksternal Zulkifli A Gani dan Corporate Secretary Revi Adiana Silawati, memalsukan data guru SD untuk mengambil kredit di Bank Jatim. Akibatnya, Bank Jatim menderita kerugian Rp 12 miliar. Kasus ini secara yuridis telah diproses oleh Polda Jatim, dan sampai sekarang berkas perkara dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Sumenep untuk diproses lebih lanjut. Diberitakan sebelumnya, sekitar 15 orang yang menamakan diri MPS berunjukrasa ke kantor Bank Jatim cabang Sumenep. Mereka menuntut bank milik Pemprov Jatim itu dibubarkan, karena sudah berkali-kali kebobolan yang menyebabkan kerugian puluhan miliar rupiah. Karena itu, para pendemo meminta agar dana APBD Kabupaten Sumenep dialihkan ke bank lain saja. Kasi Pemasaran Bank Jatim Sumenep, Mohamad Arif Firdausi yang saat itu ditemui wartawan menolak memberikan keterangan terkait tuntutan pendemo. Alasannya, hal itu bukan wewenangnya, karena kasus ini sudah diambil alih kantor pusat Bank Jatim di Surabaya. (tug)

follow @portalsurya


Surya Jatim HALAMAN 6

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

Razia Penambang Pasir Dapat Drum dan Pipa JOMBANG, SURYA - Petugas Satpol PP Jombang dan Perum Jasa Tirta kembali melakukan razia penambang pasir liar di Sungai Brantas Desa Jatimlerek, Kecamatan Plandaan, Jombang, Kamis (11/10). Kendati tidak berhasil menemukan dan menangkap penambang pasir liar, namun petugas menyita peralatan penambang berupa 15 drum dan puluhan meter paralon. Operasi langsung di titik sasaran di Sungai Brantas Desa Jatimlerek. Tapi, diduga karena informasi bocor duluan, di sana Satpol PP tidak menangkap basah penambang. Peralatan berupa 15 drum dan puluhan paralon berbagai ukuran tersebut seolah tak bertuan karena tidak ada yang mau mengakui kepemilikannya. Akhirnya, Kasi Dal Ops Satpol PP Roni Afriandi memerintahkan menyita benda-benda itu. “Saat pengambilan, kami ber-

sama jajaran Muspika dan disaksikan kades serta ketua RT, dan memang warga tidak ada yang mengetahui siapa pemilik peralatan yang biasa digunakan mengeruk pasir itu,” kata Roni. Petugas tidak hanya menyita peralatan, tetapi mengembalikan tumpukan pasir dan batu yang telah dinaikkan penambang pasir ke atas tanggul, ke sungai. ”Ternyata tidak hanya pasir yang diambil penambang, tetapi juga bebatuan. Sehingga kerusakan tanggul kian parah. Karenanya kita juga berusaha mengembalikan hasil galian penambang ke tanggul yang berlubang,” imbuh Roni. Sejauh pantauan, kerusakan tanggul sudah sangat membahayakan, berada di sisi barat Sungai Brantas, sekitar 500 meter dari dam karet Desa Jatimlerek Plandaan. tanggul pun mulai dikeruk, karena ada tanggul yang longsor.(uto)

surya/izi hartono

MEREDAM - Kapolsek Kendit, AKP Boby saat memberikan pengertian kepada keluarga yang menuduh Sutikno memiliki ilmu santet.

Diusir dari Desa karena Dituduh Menyantet SITUBONDO, SURYA - Sutikno (45), nelayan warga Dusun Pesisir, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo harus mengalah meninggalkan desanya karena diusir oleh warga. Dia dituduh mengamalkan ilmu hitam untuk menyantet tetangganya. Warga yang marah kemudian meminta Sutikno meninggalkan desa itu. Dalam pertemuan yang dihadiri Sutikno dan puluhan warga di balai desa setempat, Kamis (11/10), Sutikno membantah memiliki ilmu hitam. “Saya tidak merasa punya ilmu itu (ilmu hitam), saya hanya mencari ilmu yang baik saja,” ujar Sutikno. Namun, warga tidak percaya. Pertemuan yang difasilitasi oleh Kades Klatakan, Yoyok Hermanto dan Kapolsek Kendit, AKP Boby, berubah menjadi panas. Warga menuntut Sutikno keluar dari desa. Tuduhan warga berawal dari sakitnya salah satu warga setempat bernama Sunati. Dia

PETROCHINA DIPROTES WARGA

surya/m taufik

Rencana pengeboran dua sumur minyak baru oleh Joint Operating Body Pertamina-Petrochina East Java (JOB P-PEJ) mendapat protes keras warga Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Tuban. Mereka menuduh Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal) belum ada, dan warga minta dipekerjakan sebagai tenaga kerja lokal. (ufi)

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

2 Wartawan Korban Truk Blong ■ Tewas,

Motornya Terbakar PROBOLINGGO, SURYA - Dua wartawan media tabloid tewas di jalan raya akibat dihantam sebuah truk yang diduga remnya blong di jalan raya Lumajang - Probolinggo, di Desa Malasan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo Kamis (11/10). Kedua korban, Dodik Suharto (32) dan Susilo (50) saat itu dalam perjalanan ke Probolinggo berboncengan sepeda motor Honda Vario nopol N-5292ZZ. Begitu kerasnya tabrakan, motor korban terseret hingga 15 meter jauhnya dari tempat tabrakan. Motor terbakar hingga tinggal kerangkanya. Api diduga memercik akibat gesekan motor dengan aspal. Jasad Dodik, warga Desa Tempeh Lor, Kecamatan Tempeh, Lumajang dan Susilo warga Desa/Kecamatan Pasirian, Lumajang kemudian dibawa ke RSUD dr Muhammad Saleh. Sedang sopir truk gandeng nopol P 8692 UN, Misnawi (54) warga Desa Balung Lor, Kabupaten Jember, kini ditahan polisi. Totok, warga sekitar lokasi kejadian mengaku melihat truk gandeng bermuatan jagung dari arah selatan melaju dengan kencang. Setelah melewati perlintasan KA, sekitar 5 meter truk itu menabrak motor korban yang ada di depannya. Tanda-tanda bahwa truk itu remnya blong dan akan menabrak sudah terlihat. Tujuh pencari sumbangan di dekat

surya/agus purwoko

HANGUS - Motor yang dikendarai kedua korban hangus tinggal kerangka akibat terbakar ketika terseret truk. Foto Kanan: Keluarga korban menangis di depan kamar jenazah RSUD Probolinggo. perlintasan KA semburat ke pinggir jalan menyelamatkan diri ketika truk berjalan nyelonong. “Untung mereka lari, kalau tidak, ada kemungkinan mereka juga menjadi korban,” ungkap Totok. Menurut dia, kedua wartawan itu sempat diteriaki warga agar waspada. "Yang dibonceng sempat menoleh ke belakang. Begitu menoleh, langsung dihantam truk, kemudian dilindas,” terang Totok. Usai menabrak, truk masih terus nyelonong, dan baru berhenti setelah menabrak pohon mangga yang berada di tepi jalan. Salah satu teman korban yang saat itu seperjalanan ke Probolinggo, Sutrisno, mengaku dirinya tidak tahui dua rekannya menjadi korban kecelakaan, meski dia melihat kecelakaan itu. Dalam perjalanan kedua korban mendahului Sutrisno yang juga mengendarai motor. Sesampainya di lokasi kejadian ia melihat ada dua korban terkapar di tengah jalan. Dia

juga melihat helm milik korban tergeletak, tetapi tidak menyangka korban kecelakaan itu temannya. Sesampainya di Pasar Leces, Sutrisno berhenti dan mencoba menghubungi ponsel korban. “Setelah tiga kali dihubungi, yang menerima polisi. Ia bilang kalau temannya kecelakaan, terus saya balik,” ujar Sutrisno. Kanit Laka Polres Probolinggo, Iptu Heri Ismanto, menjelaskan, diduga truk remnya blong. “Masih diselidiki apakah truk melaju dengan kecepatan tinggi,” jelas Iptu Heri Ismanto. Suasana duka meliputi depan kamar jenazah RSUD dr Muhammad Saleh, Probolinggo. Keluarga kedua korban menangis histeris mengetahui kedua korban meninggal. Dodik Suharto meninggalkan tiga anak, sedangkan Susilo mempunyai dua anak yang keduanya menjadi anggota TNI. (st35)

mendadak jatuh sakit, setelah bermimpi diberi buah asam busuk oleh Sutikno. “Sakitnya yang derita sudah dua bulan ini, tubuh bengkak dan perutnya membuncit,” jelas Sunayah, keluarga Sunati. Sunati sudah berkali-kali di bawa berobat ke dokter dan penyembuhan alternatif, namun penyakitnya tidak kunjung sembuh. “Diagnosa dokter sakit lever,” tambah Sunayah. Meski demikian, keluarga tetap percaya Sunati disantet. Sutikno meskipun membantah semua tuduhan warga, dia mengaku bersedia meninggalkan desanya. Dia berharap, dengan keluarnya dia bersama keluarga dari desa, namanya tidak dikaitkaitkan dengan masalah santet. Ini bukan kali pertama Sutikno mendapat tuduhan semacam itu. Setahun lalu dia mendapat tuduhan serupa lantaran salah seorang warga jatuh sakit. Warga yang marah kemudian membakar rumah Sutikno. (izi)

Sales Buah Dirampok Polisi Gadungan KEDIRI, SURYA - Agus Setiawan (26) warga Desa/Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, dirampok dua pengendara motor yang mengaku sebagai polisi, Selasa (9/10) malam. Akibatnya, korban mengalami kerugian sekitar Rp 11 juta. Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Desa Adan-adan, Kecamatan Gurah. Saat itu, korban bersama Rizky (17) hendak pulang usai mengirimkan pesanan buah ke wilayah Tulungagung. Sesampainya di lokasi yang merupakan jalur utama Kediri - Malang, tiba-tiba mobil boks korban dipepet oleh dua pengendara sepeda motor. Setelah mobil berhenti, kedua pelaku yang mengaku sebagai polisi meminta korban turun. Pelaku juga sempat menodongkan benda mirip pistol ke arah korban. Merasa ketakutan, korban diam dan tidak memberi

perlawanan sama sekali. Pelaku lantas berlagak menggeledah isi mobil korban dengan alasan diduga digunakan untuk menyimpan hasil kejahatan. Saat itulah pelaku menemukan tas kresek berisi uang hasil penjualan buah Rp 10 juta yang diletakkan di bawah jok mobil. Uang itu dibawa pelaku. Tidak ketinggalan, pelaku juga merampas dua ponsel milik korban. Setelah itu keduanya langsung kabur meninggalkan korban di tepi jalan. Kasubbag Humas Polres Kediri, AKP Budi Nurtjahjo mengatakan, kedua korban langsung melapor ke Polsek Gurah setelah menjadi korban perampokan itu. “Pelaku memang menyamar sebagai polisi dan menodongkan senjata api kepada korban. Kami masih menyelidiki kasus ini,” katanya kepada Surya, Kamis (11/10.(st41)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Kami Ingin... ■

DARI HALAMAN 1

masyarakat di Jatim. “Kami apresiasi luar biasa jika Mas Pram maju dalam Pilgub. Beliau kader partai yang popularitasnya sangat bagus dan memiliki kapabilitas intelektual yang mumpuni,” tandas Umamul Khoir, Wakil Ketua Bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga DPC PDIP Kota Kediri kepada Surya. Dijelaskan Umamul, sebagai tokoh muda, Pramono Anung telah menjadi salah satu tokoh nasional karena pernah menjabat Sekjen DPP PDIP dan kini menjadi Wakil Ketua DPR RI. “Popularitas dan ketokohannya tidak diragukan lagi,” ungkapnya. Sementara Solehan, dari Komunitas Masyarakat Pengagum Bung Karno menyambut baik rencana tampilnya Pramono Anung sebagai cagub dari PDIP. Dengan tampilnya salah satu kader partai berlambang banteng moncong putih itu, diharapkan arah pembangunan di Jatim

Lihat ... ■

DARI HALAMAN 1

tambahan di depan pintu masuk Gedung Widyaloka yang dilengkapi dengan LCD yang terhubung langsung ke dalam aula. Tidak hanya mahasiswa UB yang harus mendengar pidato Puan dari luar aula. Terlihat beberapa dosen hingga Pembantu Rektor I UB, Prof Bambang Suharto juga turut berbaur dengan ratusan mahasiswa di luar aula. Kedatangan Puan ternyata sudah dinanti mahasiswa, ter-

Toyota... ■

DARI HALAMAN 1

mobil dan tahun pembuatannya- untuk memeriksakan kondisi tombol jendela ke bengkel resmi Toyota. Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM) Joko Trisanyoto menjelaskan, pengumuman pemeriksaan kembali empat model sedan yang dipasarkan di Indonesia pada kurun 2006-2008 itu merupakan bagian dari instruksi Toyota Motor Corp (TMC) Jepang. TMC mengumumkan menarik sekitar tujuh juta unit kendaraannya di seluruh dunia, Rabu (10/10), karena masalah tombol jendela tersebut. "Di Indonesia kami mengidentifikasi ada empat model

Puna... ■

DARI HALAMAN 1

Teknologi (Kemenristek) bisa membuat pesawat tanpa awak yang lebih baik jika memang ditujukan sebagai alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI. Awalnya, kata Gusti, pembuatan pesawat ini hanya untuk keperluan sipil. Namun, akhirnya ada ide menjadikan Puna sebagai alutsista TNI. "Untuk itu pesawat ini harus canggih, dan saya yakin BPPT bisa membuatnya,” tambah Gusti. Selain bising, Gusti juga mengkritik bahan dasar badan pesawat dari serat fiber. Ia berharap bisa diganti dengan bahan lain yang lebih kuat, layaknya pesawat intai tanpa awak milik negara lain. "Saya siap mempromosikan karya anak bangsa itu tahun depan,” tandasnya. Tak hanya Menristek, Men-

President... ■

DARI HALAMAN 1

Osman, Chairman Perkumpulan Penggemar dan Kolektor Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), mobil bernopol B 1933 ND ini milik warga Jatim. ”Mobil bekas Bung Karno ada tiga unit di Jatim. Ini salah satunya. Tapi, pemiliknya tidak mau namanya diekspos,” ungkap Azman. Untuk mendapatkan mobil milik Proklamator RI ini, kata Azman, tidak gampang. "Saat mendapatkannya, mobil dalam kondisi nyaris rusak," ungkapnya. Tapi, berkat ketekunan dan kerja keras, si kolektor berhasil merestorasi, sehingga mobil yang semula tak bisa dinaiki

surya lines

Jumat, 12 OKTOBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com bakal lebih berpihak kepada masyarakat pinggiran. Ia pun yakin semua kader PDIP di akar rumput akan mendukung Pramono. “Jatim masih butuh pemimpin yang peduli kepada warga miskin, sosok itu ada pada Mas Pramono Anung,” tandasnya. Kabar bahwa Pramono Anung menjadi salah satu calon yang dielus-elus PDIP untuk maju di Pilgub Jatim diungkapkan oleh seorang petinggi partai di Jatim. Tokoh itu bahkan menyebut Pramono sudah bergerilya di daerah pemilihannya untuk menjajaki kemungkinan dirinya maju dalam Pilgub. Kebetulan, kabar ini muncul jelang Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II, 12-14 Oktober di Surabaya yang dihadiri seluruh kader dan petinggi partai, termasuk Pramono Anung. Menurut Ketua Panitia Lokal Rakernas, Bambang DH, Rakernas kali ini juga membahas sukses Pemilukada PDIP di sejumlah provinsi dan daerah. Sukses yang dimaksud Bambang adalah kemenangan pasangan JokowiAhok di DKI Jakarta, keme-

nangan PDIP di Kota Jogjakarta, Kabupaten Kulon Progo, Kota Batu, Kabupaten Buleleng dan Pilgub Kalimantan Barat. Ketua Fraksi PDIP DPRD Jatim Ali Mudji menambahkan, alasan Rakernas di tempatkan di Surabaya adalah salah satunya ingin mempersiapkan keberhasilan Pilgub seperti yang diraih PDIP di Jakarta dan Kalimantan Barat. "Ini diharapkan berimbas ke Pilgub Jatim. Apalagi PDIP Jatim bisa mencalonkan sendiri dalam Pilgub mendatang," katanya.

membantah kabar bahwa dirinya akan tampil dalam Pilgub Jatim 2013. Pramono menegaskan, dirinya sama sekali tidak pernah terpikir untuk berniat maju mencalonkan diri sebagai cagub. “Ndak benar (kabar) itu. Saya tegaskan bahwa saya tidak ada keinginan untuk maju di Pilgub Jatim, sama sekali tidak ada. Itu hanya isu. Ini perlu saya tegaskan supaya tidak ditafsirkan macam-macam,” tegas Pramono menjawab Surya, Kamis (11/10) malam.

Sebut hanya isu Pramono Anung adalah anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) VI yang meliputi wilayah Kabupaten Tulungagung, kota/kabupaten Kediri serta Kota/Kabupaten Blitar. Pramono bagi warga Kediri sudah tidak asing lagi karena ia kelahiran Kota Tahu. Malahan saat pemilu legislatif lalu, Pramono berhasil meraih suara terbanyak di Dapil VI. Namun Ketua DPC Tulungagung, Supriyono, mengatakan, sejauh ini belum ada gerakan

dari Pramono di Tulungagung terkait pencalonan gubernur. “Sepengetahuan saya memang belum ada gerakan Mas Pram di Tulungagung. Atau mungkin memang belum dapat giliran, saya tidak tahu. Kalaupun mulai melakukan pendekatan ke kader, kemungkinan melakukan pertama kali di wilayah Kediri,” katanya. Menurut Supriyono, tiga anggota DPR RI yang terpilih dari Dapil VI Jatim memang berbagi tugas dalam menggarap kader. Almarhum Theodorus Jacob Koe­kertis (Ondos) yang meninggal karena kecelakaan di Porong, beberapa waktu lalu, menggarap Blitar, Eva Sundari di Tulungagung, sedangkan Pramono menggarap wilayah Kediri. Umamul Khoir sebagai kader PDIP di Kediri juga mengaku belum ada instruksi atau sosialisasi terkait rencana pencalonan Pramono Anung sebagai Jatim I. “Kami malah mendengar Mas Pram bakal maju justru dari wartawan. Dari partai memang belum ada instruksi,” tuturnya. Pramono Anung sendiri

utama mereka yang statusnya mahasiswa baru. Seperti yang dirasakan Wiwik Dwi Safitri, mahasiswi Ilmu Komunikasi angkatan 2012. Dia mengaku sangat mengidolakan Soekarno, sang Proklamator. Wiwik pun ngefans anak cucu Soekarno, termasuk Megawati dan Puan Maharani. "Apakah pidato Mbak Puan bisa menghipnotis hadirin seperti Bung Karno ketika berpidato?" tanyanya. Setelah mendengar pidato Puan beberapa saat, Wiwik pun berkomentar, "ternyata semangat pidato Mbak Puan mampu menghipnotis meski

tidak sekuat Bung Karno," kata Wiwik. Bayu Pradita, mahasiswa jurusan Ilmu Hukum mengaku, melihat Puan seperti melihat sosok Bung Karno. "Saya lihat kekuatan Bung Karno ada dalam diri Mbak Puan," ujarnya. Dalam kuliah tamu itu, Puan mengajak mahasiswa agar kembali ke ideologi Pancasila, apapun keadaannya. Dia juga mengkritik banyak perubahan setelah masa Reformasi pada 1998 lalu. Saat ini, kata Puan, kondisi bangsa sudah diduduki kaumkaum liberal. Bahkan kaum liberal itu juga turut memengaruhi

kebijakan negara. "Termasuk sumber daya alam yang seharusnya untuk memakmurkan rakyat, ternyata hanya untuk kemakmuran sekelompok orang saja. Emas di Freeport Papua sangat melimpah ruah, tetapi masyarakat sana masih hidup miskin karena pengelolaannya dilakukan oleh pihak asing dengan sistem kapital," ujar Puan lantang. Situasi sosial, politik, ekonomi yang tidak berideologikan Pancasila terbukti melemahkan kesatuan bangsa Indonesia. Puan menyatakan, itu sudah diprediksi Bung Karno dalam pidatonya di Istana Negara

pada 17 Agustus 1964. Mengutip kata-kata Bung Karno, Puan dengan tegas mengatakan, konsep menghindari kolonialisme dan kapitalisme yaitu harus berdiri di kaki sendiri dan harus mengembangkan kebudayaan nasional. Pada akhir pidato, Puan mengajak mahasiswa untuk bersama membangun bangsa dan negara. "Seperti pesan Bung Karno 'kerjakan kewajibanmu tanpa menghitung-hitung untungnya'," kata Puan mengakhiri kuliah tamu sekaligus untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober nanti. (k5)

yaitu Yaris, Vios, Corolla Altis, dan Camry yang diproduksi di Thailand pada 2006-2008, dan diduga mengalami gangguan pada tombol jendela dekat sopir," ujar Joko. Berdasarkan investigasi TMC, kesalahan itu kemungkinan karena kekurangan pelumas pada tombol utama pengatur jendela mobil. “Untuk jendela dekat sopir tidak ada masalah tapi gangguan terjadi di tiga jendela lainnya,” tambahnya. "Para diler sedang kami persiapkan untuk melakukan pemanggilan dan penjadwalan untuk melakukan pemeriksaan," ujar Joko. Namun, ia mempersilakan pemilik empat jenis sedan tersebut untuk datang langsung ke bengkel terdekat bila mobil mereka terdeteksi mengalami

gangguan pada tombol jendela penumpang seperti tersendat atau macet. “Pemeriksaan dan perbaikan mobil tidak lama, hanya sekitar 30 menit, paling lama satu jam. Demi kenyamanan konsumen, kami akan membuat jadwal pemeriksaan," katanya. Sejauh ini, TAM menjamin, suku cadang untuk perbaikan tombol utama pada jendela mobil empat model sedan keluaran 2006-2008 itu relatif tersedia. Branch Manager Auto 2000 Toyota Ahmad Yani Surabaya, Iksir Imanuwell Thouby mengatakan, diler siap mengundang pemilik mobil sedan Toyota sesuai kriteria. Nantinya, para pemilik mobil diundang untuk mendatangi bengkel resmi Toyota terdekat untuk memeriksakan kondisi mobil,

khususnya untuk bagian master power-window switch. “Kami menunggu daftar nomor chasis mobil dari empat tipe itu sesuai tahun yang masuk kriteria. Dari data itu, kami akan secepatnya memberi informasi kepada pemilik mobil,” ujar Iksir, Kamis (11/10). Ia menyebut permasalahan yang dikhawatirkan mengganggu itu belum banyak ditemui di Jatim selama ini. “Masalahnya bukan tergolong yang berisiko, tapi kami lebih baik mengantisipasi. Kami akan periksa dan beri tambahan pelumas. Untuk yang terlalu parah akan kami ganti,” papar Iksir. Di Jatim saat ini ada sekitar 23 bengkel resmi Toyota. Bengkel resmi itu terbagi di beberapa daerah. Selain di kota-kota seperti Surabaya, Malang, Kediri,

dan Jember, ada juga beberapa cabang pembantu seperti di Probolinggo dan Banyuwangi yang bisa jadi tujuan untuk pemeriksaan kondisi tombol. GM Perencanaan Perusahaan dan Hubungan Masyarakat TAM, Widyawati mengatakan pada periode 2006-2008 pihaknya menjual sebanyak 33.199 unit Yaris, 12.144 unit Vios, 4.879 unit Corolla Altis, dan 7.007 unit Camry atau total sebanyak 57.229 unit. Namun diperkirakan yang terkena penarikan untuk perbaikan hanya sekitar 53.000 unit, karena hanya dawri bulan tertentu yang mengalami gangguan pada tombol utama jendela mobil. "Jumlah persisnya berapa mobil yang akan dipanggil untuk perbaikan, masih dalam investigasi," ujar dia.(rey/ant)

han Purnomo Yusgiantoro juga melihat langsung uji coba penerbangan Puna Wulung itu. Ia didampingi KSAU Marsekal TNI Imam Sufaat. Imam hadir mewakili Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono. Menhan Purnomo terlihat antusias melihat model Puna Wulung. Pesawat ini, katanya, bisa dipakai sebagai pesawat kamikaze atau pesawat bunuh diri yang ditabrakkan ke kapal perang, seperti ketika Jepang menyerang pangkalan Amerika Serikat di Pearl Harbour. "Puna bisa melakukan kamikaze tanpa korban jiwa dari pihak kita," kata Purnomo di Base Ops Halim Perdanakusuma kemarin. Menurut Purnomo, Puna juga bisa dipakai sebagai pesawat target. "Pesawat tanpa awak Amerika diterbangkan menjadi target persenjataan antikkapal Irak yang di belakangnya diikuti pesawat bombing yang langsung mengebom Irak," imbuhnya.

Selain untuk perang, lanjutnya, tentu saja Puna juga bisa dipakai untuk kepentingan sipil, seperti untuk pembuat hujan buatan, pemetaan lokasi, mengatasi kebakaran di hutan, mengecek illegal logging, atau pemberantasan hama/penyakit. Nantinya, kata Purnomo, akan dibangun Skuadron Puna guna pengamanan daerah perbatasan. "Mulai saat ini, kami akan menyetop penelitian dan pengembangan pesawat Puna. Kita akan membuat pesawat secara massal untuk memenuhi kebutuhan TNI, dengan membangun Skuadron Puna," katanya. Produksi massal Puna, paparnya, akan diserahkan kepada PT Dirgantara Indonesia (DI). Kebutuhan Puna untuk TNI AU, lanjutnya, harus memperhatikan kebutuhan. Pasalnya, pembangunan Skuadron Puna untuk tahap awal hanya untuk pengintaian. Ke depan, tambah Purnomo,

Puna akan digunakan perang dan dipersenjatai, atau menggantikan pesawat tempur yang disebut Unmaned Combat Aerial Vehicle (UCAV). Dalam uji coba kemarin, BPPT hanya menerbangkan Puna Wulung dari lima pesawat yang sudah dibuat. Menurut Peneliti BPPT Adrian, pesawat yang diuji coba ini memiliki rentang sayap 6,36 meter, panjang 4,32 meter, tinggi 1,32 meter, berat 30 kilogram, mesin dua tak, dengan ketinggian 1.200 feet, dan jarak tempuh 70 kilometer. Untuk mengintai, Puna dilengkapi kamera. "Kami sudah membuat lima pesawat, Puna Gagak, Puna Wulung, Puna Sriti, Puna AlapAlap, dan Puna Pelatuk," kata Adrian. Rancangan Puna, kata Adrian, sudah dimulai sejak 2002 dan baru dibuat pada 2005. "Selama itu, ada beberapa pesawat uji coba yang crash," tuturnya. Uji coba pesawat yang dikenda-

likan dengan Grown Control Stasiun dari sebuah mobil ini ternyata menarik perhatian Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). SBY bersama rombongan, termasuk Ibu Ani Yudhoyono, Menkokesra Agung Laksono, dan Menteri SDM Jero Wacik, yang baru tiba dari pelantikan Gubernur Jogjakarta Hamengkubuwono X, langsung meninjau Puna Wulung. Dalam kunjungan sekira 15 menit, SBY mengucapkan selamat kepada pihak BPPT. "Saya senang dan selamat kepada pembuat, peniliti dan pendesain pesawat ini," kata SBY. Saat berbincang dengan Kepala BPPT Marzan Azis Iskandar, SBY sempat menanyakan apakah dana untuk pengembangan dan penelitian pesawat masih ada. Marzan menjawab masih ada. "Ya sudah nanti kita akan memprioritaskan dana pengembangan pesawat," pungkas SBY. (tribunnews.com/okezone.com)

ini menyala kembali mesinnya. Ada beberapa komponen mesin yang terpaksa harus diganti karena termakan usia. Sebagaimana dituturkan sang kolektor kepada Azman, mobil Bung Karno ini sebelum direstorasi sudah beberapa kali pindah tangan. ”Saat ini, ada banyak orang yang ingin membeli dan mengoleksinya. Tapi, sepertinya si pemilik terlalu sayang untuk melepas,” jelas Azman. Berapa harga mobil ini? Azman mengaku tidak tahu. Tapi, mobil klasik, apalagi sekelas President Limo Oldsmobile 98x Luxury, dijamin lebih mahal ketimbang mobil baru. Seorang kolektor yang juga anggota PPMKI mengatakan, mobil tunggangan sang foun-

ding father ini pernah ditawar Rp 4 miliar. Tapi, tidak juga dilepas. ”Harga di sini memang tak bisa hanya dilihat sisi nilai bendanya, melainkan juga dari sejarah mobil. Apalagi proses restorasi (perbaikan) juga butuh waktu dan biaya yang tak sedikit," ujar kolektor yang hadir dalam rangkaian roadshow pameran Otoblitz Classic Car Show November 2012 ini. ”Saya perlu waktu tiga tahun untuk merestorasi Chevrolet Bell Air 1957 ini,” ungkap Daniel, kolektor pemilik mobil klasik warna merah ini. Daniel menemukan mobil lawas ini dalam kondisi tinggal kerangka saja. Kemudian selama tiga tahun, ia pelan-pelan memperbaiki satu per satu bagian mobil itu hingga utuh kembali.

Mulai dari mesin hingga aksesoris, direstorasi sejak tahun 1991 hingga 1994. Daniel mendapatkan mobil kesayangan itu dengan harga hanya sekitar Rp 2 juta. Restorasi memakan dana hingga sekitar Rp 20 juta. ”Tapi, kalau sekarang ada yang minta, tentu harganya tidak segitu,” ungkapnya. Restorasi tidak semudah membalik telapak tangan. Ia harus berkeliling ke berbagai bengkel dan pedagang onderdil bekas, baik di dalam maupun luar negeri. ”Mungkin itu yang membuat mahal,” tandasnya. Pameran Otoblitz International Classic Car 2012 adalah pameran mobil klasik dan kuno yang ke 6. ”Untuk pertama kali, pada tahun ini digelar di Sura-

baya. Ada 150 unit mobil yang akan tampil pada pameran ini,” ungkap Azman. Para peserta berasal dari berbagai negara, dengan beragam tipe, merek, dan tahun pembuatan. Mereka akan ditampilkan sesuai tahun pembuatan masing-masing, dimulai dari tahun 1920-an, sebagai mobil paling tua usianya. Surabaya dipilih sebagai lokasi pameran, karena kota ini dinilai memiliki banyak mobil klasik dan lawas yang belum pernah dipamerkan. "Ini sejak dulu merupakan kota besar. Karenanya, mobil-mobil peninggalan Belanda pasti banyak. Hanya saja sejauh ini masih belum banyak yang terekspos," ungkap Azman. (sri handi lestari)

join facebook.com/suryaonline

Misteri dua nama Sebelumnya, Ketua Fraksi PDIP di DPR RI, Puan Maharani menegaskan, ada lima nama yang akan diperhitungkan partainya untuk diusung dalam memperebutkan kursi nomor satu di Jatim. Tiga nama yang sudah diketahui publik, Khofifah Indar Parawansa (Ketua PP Muslimat NU), Saifullah Yusuf (Wakil Gubernur Jatim) dan Bambang DH (Wawali Surabaya yang juga Wakil Ketua DPD PDIP Jatim). PDIP juga dikabarkan sudah mendekati calon incumbent Gu-

bernur Soekarwo untuk maju dari PDIP. Namun Soekarwo terkesan dingin menanggapi ‘pinangan’ PDIP karena ia sendiri sudah bisa maju lewat Partai Demokrat. Artinya, masih ada satu atau dua nama cagub Jatim dari PDIP yang menjadi misteri. Apakah satu dari dua nama tersebut Pramono Anung? Pria kelahiran Kediri lulusan Ins­titut Teknologi Bandung (ITB) ini lagi-lagi membantahnya. “Intinya saya tidak ada keinginan untuk maju (Pilgub),” lanjut politisi berusia 49 tahun ini. Saat Surya mencoba mengonfirmasi perihal tersebut ke Sekjen DPP PDIP, Tjahjo Kumolo, baik lewat short message service (SMS) maupun telpon, tidak ada balasan. Tjahjo, saat mendampingi Ketua Umum DPP

PDIP, Megawati Soekarnoputri di Surabaya, Kamis (11/10) sore, juga hanya menjawab normatif ketika wartawan mengajukan pertanyaan perihal siapa cagub yang akan diusung PDIP di Pilgub Jatim. “Sampai saat ini kami masih terus melakukan penjajakan dan juga survei untuk melihat siapa calon terbaik yang akan kami ajukan. Tentunya yang sesuai dengan platform partai kami dan juga dikehendaki oleh masyarakat Jatim,” tegas Tjahjo. Sementara Ketua DPD PDIP Jatim, Sirmadji Tjondro Pragolo menegaskan, partainya saat ini tengah fokus untuk menyukseskan gelaran Rakernas di Surabaya mulai Jumat (12/10) hingga Minggu (14/10.(dim/ st37/had/st41)

tribun pekanbaru/melvinas prinanda

BERJUANG DI ARENA - Perenang Kalimantan Timur, Aper Sujayana, melakukan loncatan saat berlomba dalam nomor 50 M gaya dada kalsifikasi tuna daksa putra Peparnas XIV Riau di Aquatic Center Rumbai Pekanbaru, Kamis (11/10). Perenang Riau, Zamri, berhasil menjadi yang tercepat dengan torehan waktu 38:25 detik.

Matador... ■

DARI HALAMAN 1

bertemu dengan Belarusia yang berperingkat 87 ranking FIFA pada lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil Grup I di Stadyen Dynama, Minks, Sabtu (13/10) dinihari. Tim Matador sudah melewati laga perdana di babak penyisihan dengan mulus. Mereka mengalahkan Georgia dengan skor tipis 1-0. Dan kini mereka membidik Belarusia sebagai korban ke-24 sepanjang babak kualifikasi. Harus diakui La Furia Roja —julukan lain Spanyol— hingga saat ini masihlah tim terkuat dunia yang belum tersentuh kekalahan. Tercatat juara Euro 2008, Piala Dunia 2010, dan Euro 2012 ini belum terkalahkan selama lima tahun. Adalah Pelatih Vicente Del Bosque yang jadi aktor di balik layar berbagai kesuksesan Spanyol di pentas internasional. Mantan pelatih Real Madrid ini sangat teliti dalam pemilihan skuad sesuai strategi yang diinginkan. Menghadapi Belarusia, Del Bosque mengeluarkan kebijakan mengejutkan dengan tidak mengikutsertakan gelandang serang Juan Mata. Ini mengundang kontroversi sebab Mata tengah berada dalam kondisi on fire dilihat dari performanya bersama Chelsea. Tapi Del Bosque bergeming, dia mempertahankan pendapatnya dengan mengundang gelandang yang juga tak kalah berkualitas seperti Cesc Fabregas, Andres Iniesta, Xavi Hernandez, Xabi Alonso, Sergio Busquets, David Silva, dan Santi Cazorla. Javi Martinez yang sebelumnya tak dipanggil kini dimasukkan dalam skuad. Bukan-

Episode... ■

DARI HALAMAN 1

Bubu dikabarkan menggendong wanita lain. Kabar itu, membuat Syahrini cemburu dan marah. Kemudian, demi kebaikan sendiri, ia tidak bisa lagi mempertahankan hubungan itu. “Akhirnya hal itu membuat Syahrini tidak yakin dengan Bubu. Dia merasa enggak yakin bisa lagi bersama untuk melangkah ke arah yang lebih serius,” ucap orang dekat Syahrini, Kamis (11/10). “Begini, menurut kabar mereka itu putus karena Syahrini sudah jengah dan bosan. Bubu terlalu banyak negatifnya setelah pacaran,” tambahnya. Padahal, awalnya Syahrini

nya tanpa alasan memanggil pemain yang kini memperkuat Bayern Muenchen tersebut. Del Bosque ingin lini belakangnya tetap solid setelah ditinggal Carles Puyol dan Gerard Pique. Seperti diketahui, Martinez bisa bermain sebagai gelandang bertahan dan bek tengah. Yang membuat bahagia Del Bosque adalah kembalinya penyerang kesayangannya David Villa. Penyerang Barcelona itu akhirnya kembali ke dalam skuad setelah absen selama event Euro 2012 karena cedera berkepanjangan. "Saya berpikir bahwa Villa sedang senang, tapi saya yakin dia butuh lebih banyak waktu bermain di sini dan di klubnya. Yang penting adalah bahwa ia telah pulih," kata Del Bosque dilansir ESPN. Kemenangan pada laga ini akan sangat berarti buat Spanyol sebagai modal sebelum melawan Prancis di pertandingan selanjutnya pada 16 Oktober nanti. Prancis adalah saingan terberat Spanyol untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2014. Sementara Belarusia tampaknya harus menerima kenyataan menjamu tim terbaik dunia itu dengan kondisi kurang bagus. Belarusia hingga kini belum menuai sekalipun kemenangan dari dua laga yang sudah mereka lakoni. Tuan rumah juga dipastikan takkan diperkuat gelandang Anton Putsila, Timofei Kalachev, dan Leonid Kovel karena cedera. Dengan demikian Belarusia hanya akan mengandalkan penyerang BATE Borisov, Vitali Rodionov, yang tengah on fire. Pengalaman dari gelandang gaek Alexander Hleb beserta enam pemain BATE Borisov diharapkan bisa membantu Belarusia mengatasi permainan tiki-taka ala Spanyol. (tribunnews.com/cen)

sangat bahagia dengan Bubu. Ia pun menggembar-gemborkan rencana pernikahan meskipun waktu masih belum dipastikan. Sekarang rencana itu hanyalah tinggal rencana. Kabarnya, Bubu menduakan Syahrini. Kabar itu seperti menambahkan daftar penyebab kandasnya salah satu kisah asmara yang paling menghebohkan tahun ini Sebelumnya, sumber yang sama menuturkan, pelantun 'Kau yang Memilih Aku' itu putus karena sakit hati, jengah, dan berang. Aisyahrani, adik sekaligus manajer Syahrini, tidak mau campur tangan urusan hubungan asmara kakaknya. “Aku kira Syahrini yang pantas menjawab,” kata Rani. (Tribunnews.com/nva) follow @portalsurya


Seleb Style HALAMAN 8

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

KAPEL SANTA URSULA

Daniel Mananta bungkam terhadap pertanyaan tentang pernikahannya. Meski sudah beredar fotonya mengenakan baju yang menyiratkan sebuah pernikahan, Daniel tetap tutup mulut. Kemarin terungkap bahwa Daniel menikah di kapel Santa Ursula Jakarta dalam pernikahan yang tertutup setahun lalu. Istri Daniel yang bernama Lola itu menurut kabar telah mendapat momongan. (nva)

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

POPPY BUNGA

GABUNG di akun Kasak Kusuk : facebook.com/kasusartis. Komentar yang diberikan melalui akun facebook itulah yang nanti kami muat di halaman SelebStyle.

Tak Siap Tampil S

ETELAH dikenal sebagai pemain sinetron, Poppy Bunga mulai merambah dunia musik. Ia sudah menyiapkan diri untuk rekaman. Sebagai langkah awal, artis yang pernah diberitakan hidup serumah dengan Mandala, kekasihnya, itu membuat single single. Keinginan merekam suara datang ketika ia kerap diminta menyanyi saat tampil di daerah. Itu sebabnya, Poppy selalu menyiapkan lagu dangdut karena biasanya fans yang di daerah minta dangdut. Belajar dari pengalaman-pengalaman itu, Poppy percaya diri menyiapkan single perdananya yang berjudul Mahal. Meski demikian, ia minta ditemani Sony D’Rickson untuk berduet. Bersama Sony, perempuan kelahiran 26 Oktober 1990 itu merasa lebih mantap. Sony, sebagai penyanyi dangdut berpengalaman membantunya. “Dia suka mengajari saya, karena cengkoknya dapat banget,” ucapnya. Menurut bintang sinetron Kupinang Kau dengan Bismillah itu, Sony sudah lama masuk dunia tarik suara,

SISIPAN adegan syur seolah menjadi paket tidak terpisahkan dari film horor lokal, meski ada juga yang membuat film horor tanpa seks. Aksi para artis ini akan terusik dengan upaya Kemendikbud yang mencanangkan gerakan antifilm murahan. Wamendikbud Bidang Kebudayaan, Wiendu Nuryanti, mengatakan, film adalah ekspresi budaya yang dapat membangun karakter bangsa. Namun, di lapangan masih banyak film tidak berkualitas, yaitu film horror berbau seks atau komedi seks.

terutama musik dangdut. Dalam beberapa kesempatan, Sony memberikan pelatihan teknik vokal untuknya. Mantan kekasih Dwi Andika itu merasa mantap berdiri di jalur dangdut. “Aku percaya dia bisa men-direct aku dalam teknik vokal, meskipun aku belum siap tampil on air. Kalau aku sudah siap bolehlah ya,” katanya, Kamis (11/10) di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Poppy memang siap menjadi penyanyi, tetapi ia belum siap tampil langsung di depan penonton. Ia mengakui, suaranya masih jauh dari bagus. Ia masih banyak kekurangan dan masih harus mengasah kemampuan olah vokalnya. “Kalau on air aku belum siap, tetapi kalau off air, kalau ke daerah, orang suka minta dangdut,” ucapnya. Itu sebabnya ia memilih jalur dangdut. Yang membedakannya dengan penyanyi dangdut lain, Poppy berjanji tidak akan berdandan ala penyanyi dangdut yang asli. Menurutnya, itu tidak sesuai dengan kepribadiannya. Ia ingin tampil seperti saat ini. “Kalau dandanan, aku tidak mau dandanku dangdut. Kalau penyanyi dangdut kan yang lebih ke heboh. Aku yang penting biasa saja, rapi,” ujar Poppy. (Tribunnews.com)

Okiey Seok Dony KweChan David Vilham Siap 'perang' karePerlu diketahui klo Itu shih gra" konsuna yg liat bkan org produksi film lbih mennya yg emang dwasa aja yg nonton paham,jika film doyan film horor yg melainkan bnyak tsb tanpa izin dari berbauw porno........ anak2 dari bangku sekolah yg lembaga sensor(lulus sensor) Klaw besok" bwat film, itu yg kehobix nonto bioskop... yaaa gak mungkinlah film tsb bisa ren kyak " THE RAID REDEMPTION 'anak jaman sekarang' ditayangkan. " dll..... Seru adegannya, menegangkan..... Dani Beckam Mbah Revi Kitchen Pokoknya seru abizzs...... padahal negara mending nonton BRAVO FILM INDONESIA........ indonesia kan kaya film indo yg jaman Ok...... akan budaya dan dulu daripada yang bahasa tp kenapa sekarang . Film indo Gebex Alonelonly bangsa kita selalu meniru budaya yg dulu lebih punya bobot Bukan hanya film asing.. di jajah.tok nya yang kampungArya Nalindra Nalindra Lindra an tapi sinetronya Isabelina Wijaya SHRUSX lmbga jg kampungan Harusnya pembuatsensor flm INbanget, kayak sinetron tendangan an flm itu didasari DONESIA lbh se- si madun tuh sinetron maludgn tingginya tingkat lektid dlm mnilai maluin banget masak sepak moral and pendidikstiap flm yg akn bola pakek salto atau akrobat2 an yg mendidik dgn cara tontanan di tyngkn. sesuai yg tak penting, ndak ada faktor yg lebih utamakan dampak sosi- ngk dgn adat ktimuran..? pembelajaran sama sekali atau alnya . Kemarin jam 0:22 melalui seluler sesuatu yg ilmiah, aku pribadi malu nontonnya

kapanlagi

Pertahankan Rumah untuk Anak

Y

ULIA Rachman kecewa dengan sikap Demian. Selama sidang perceraian, Demian tidak hadir dan itu membuat sidang lama. Proses persidangan ini membutuhkan kehadiran pesulap tersebut karena untuk bercerai Demian meminta pembagian rumah yang notabene milik Yulia. Dalam sidang itu, Yulia mendatangkan tiga kerabatnya sebagai saksi. Saat mereka bersaksi, Yulia merasa sedih. Ia sudah mengubur dalam-dalam kisah pahitnya hidup bersama Demian, tetapi kini harus mendengar lagi kisah itu. Dalam sidang itu para saksi menyebut orang ketiga. Apalagi Demian disebut-sebut menginginkan rumah yang ditempati Yulia bersama dua anaknya. “Iya, Demian itu minta rumah yang bukan haknya dia. Rumah itu adalah hasil jerih payah Yulia. Bukan harta

kapanlagi

bersama. Jadi dia tidak berhak minta harta yang bukan miliknya dia,” ujar pengacara Yulia, Petrus Balapationa ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (11/10). Yulia mengaku tak kecewa dengan sikap Demian. Yang membuat kecewa justru diungkitnya lagi luka hati saat keluarganya menjadi saksi. “Saya maunya cepat berakhir. Kalau Demian hadir pasti semuanya akan beres kok,” tuturnya.(nva)

join facebook.com/suryaonline

J

ONATHAN Frizzy tertimpa musibah. Ia mengalami kecelakaan tunggal saat melintas di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (10/10) malam. Akibatnya, mobil mantan pacar Masayu Anastasya dan Dominique Diyose itu mengalami rusak parah. Bagian depan mobil aktor yang akrab disapa Ijonk itu ringsek. Kondisi mobilnya hancur. Beruntung, Ijonk tidak mengalami luka parah. Malam itu ia menyetir mobil sendiri. “Benar, mobilnya memang hancur banget karena nabrak kayaknya,” ujar salah satu kerabat sekaligus manajer Ijonk, Yuni saat dihubungi wartawan via ponselnya, Kamis (11/10) dini hari. Meski mobilnya hancur, Ijong tidak mengalami luka parah. Saat kecelakaan, ia berhasil menyelamatkan diri. Ijonk seharusnya mengisi acara talk show, Rabu (10/10) sore. Namun sayang, belum tiba di lokasi syuting, ia mengalami kecelakaan hebat hingga membuat mobilnya hancur. Sebagai wujud tanggung jawab, ia meminta maaf agar diberikan kelonggaran. “Tadinya dia mau syuting, jadi bintang tamu talk show,” ujar Yuni. Beredar kabar, sebelum menabrak pembatas jalan, mobil itu lebih dulu menabrak orang. “Saya pastikan tidak ada korban jiwa,” kata salah satu tim manajemen Ijonk. (nva)

Mobil Jonathan Frizzy Ringsek

kapanlagi

follow @portalsurya


Tunjungan Life HALAMAN

Jumat, 12 OKTOBER 2012

Pelaku pembunuhan delta sari indah tertangkap

Dua pelaku pembunuhan di Perumahan Delta Sari Indah, Waru, Kamis (11/10), tertangkap. Mereka adalah Irwan Yasin (32) warga Jl Menanggal Utara, Surabaya dan Nanang Chusnul (20) warga Masangan Kulon, Sukodono. baca halaman 12

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Ratu Prostitusi Diistimewakan ■ Petugas Kecoh Wartawan surabaya, surya - Petugas Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya diduga mengistimewakan tersangka kasus prostitusi online Yunita alias Keyko saat pelimpahan tahap kedua, Kamis (11/10). Keyko datang ke kantor Kejari pukul 11.00 bersama penyidik Polrestabes Surabaya menggunakan Kijang silver tanpa didampingi pengacara. Bos ribuan pekerja seks komersial (PSK) ini menutup wajahnya dengan masker hijau untuk menyamarkan identitasnya. Dengan langkah tergesagesa dia langsung menuju ke ruang pelimpahan tahap dua di gedung Sentra Pelayanan Terpadu (SPT) Tindak Pidana Umum menemui jaksa Djauharul Fushus dan Nyoman Sugiharta. Berbeda dengan tersangka kebanyakan yang mudah sekali dihampiri dan diambil gambarnya, Keyko lebih diistemewakan. Bahkan untuk masuk ke gedung SPT pun wartawan dilarang. Perlakuan istimewa juga tampak saat ratu prostitusi ini akan dibawa ke Rutan Medaeng. Petugas Kejari sengaja mengecoh wartawan dengan lebih dulu meminta petugas mobil

tahanan menutup pintunya usai enam tahanan pria masuk. Setelah semuanya dikondisikan, muncul seorang tahanan perempuan dengan langkah pelan keluar dari ruang tahanan sambil tertunduk, sehingga tak tampak wajahnya. Sejumlah wartawan yang menunggu Keyko sejak pagi langsung memburu tahanan perempuan ini untuk diambil gambarnya.

storyhighlights ■ Pukul 11.00, Keyko tiba di Kejari bersama penyidik Polrestabes ■ Wajahnya ditutupi masker hijau ■ Petugas kejaksaan mengawal di kanan kiri saat Keyko akan masuk mobil tahanan Ketika semua perhatian tertuju pada tahanan perempuan ini, muncullah Keyko yang dikawal sejumlah petugas kejaksaan di kanan kirinya, masuk ke mobil tahanan. Sejumlah wartawan pun tidak bisa mengambil gambar-

TAK BEKERJA - Mesin penyedot di tanggul penahan lumpur di titik 25 ditinggal para pekerja BPLS, karena dilarang bekerja oleh warga korban lumpur, Kamis (11/10). Akibatnya, aliran lumpur ke kali Porong terhenti total.

join facebook.com/suryaonline

nya karena terhalang petugas tahanan lainnya. Pengawalan ketat bagi Keyko ini sangat janggal karena umumnya tahanan dibiarkan berjalan sendiri ke mobil tahanan. Kasi Pidana Umum Kejari M Judhy saat dikonfirmasi mengaku tidak tahu-menahu hal itu. "Saya tidak perintahkan anak buah untuk melindungi dia (keyko). Malah saya tidak tahu kalau seperti itu. Kalau masuk ke gedung SPT memang tidak diperbolehkan,” katanya Sementara itu, sesuai rencana dakwaan, jaksa akan menjeratkan Pasal 296 KUHP untuk primernya, kemudian subsider pasal 506 KUHP. Sementara Pasal 2 UU 21/2007 tentang Penghapusan Tindak Pidana Perdagangan Orang ada di dakwaan alternatif. Sesuai Pasal 296 KUHP, Keyko diduga memudahkan cabul dan menjadikannya kebiasaan. Ancaman hukuman maksimal 16 bulan. Pasal 506 KUHP, diduga menarik keuntungan dari perbuatan cabul seorang wanita dan menjadikannya sebagai pencaharian dengan ancaman hukuman maksimalnya setahun penjara. Sementara Pasal 2 UU PTPPO tentang trafficking ancaman minimal tiga tahun penjara dan maksimal 15 tahun penjara. (uus)

surya/rudi mulya

surya/habibur rohman

OKTOBERFEST - Berbagai makanan dan minuman khas Bavaria, barbeque dan beer sebagai minuman utama untuk perayaan Oktoberfest diperkenalkan di Kafe Bromo Hotel Sheraton Surabaya, Kamis (11/10).

9.000 Ton Limbah Beracun Dikirim ke China SURABAYA, SURYA - Unit Tindak Pidana Ekonomi (Tipidek) Satreskrim Polrestabes Surabaya, mengamankan 9.000 ton limbah bahan berbahaya dan beracun (B3), yang diangkut dengan sekitar 450 kontainer. Informasi yang beredar limbah tersebut berasal dari kapal MV Zhong Xiang yang sandar di Pelabuhan Jamrud Utara. Beredar kabar kapal tersebut diamankan karena bermasalah dengan perizinan. Mengenai jenis limbah yang diangkut, hingga sekarang masih belum jelas. Informasinya limbah tersebut berasal dari Sidoarjo dan Gresik, dan hendak dikirim ke China. Kini polisi pun masih memeriksa sejumlah orang termasuk pemilik kapal.

Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Farman, ketika dikonfirmasi masih belum bersedia memberikan penjelasan terkait hal tersebut, karena masih dalam pemeriksaan. Namun, Farman mengakui jika anak buahnya telah mengamankan limbah tersebut. ”Memang benar, tapi masih belum bisa disampaikan karena masih dalam proses penyelidikan," kata Farman, Kamis (11/10). Informasinya, penangkapan kapal tersebut karena pengangkutan limbah itu tidak dilengkapi dengan dokumen sesuai prosedur yang ada. Pengangkutan limbah B3 seharusnya dilengkapi dengan rekomendasi dari Kemen-

terian Lingkungan Hidup dan Ditjen Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan. Namun, masih belum diketahui, dokumen mana yang tidak dilengkapi oleh perusahaan itu. Selain itu, motif pelaku mengirim limbah tersebut juga belum diketahui. "Kami masih melakukan penyelidikan," tandas Farman sekali lagi. Juni lalu, Direktorat Jenderal Bea Cukai, juga mengamankan limbah beracun yang dikemas dalam 65 kontainer. Limbah tersebut kiriman dari Inggris, yakni berupa, tabung kimia bekas, potongan elektronik bekas, potongan plastik bekas, ban bekas, aki bekas, potongan kain bekas, dan limbah-limbah sampah lainnya. (k3)

Jam Tangan Omega dan Mido Hanya Rp 30.000 surabaya, surya - Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual (Ditjen Haki), Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) merazia jam tangan palsu di Pusat Grosir Surabaya (PGS) Surabaya, Kamis (11/10). Penyidik Haki, Salmon Pardede, menyatakan, razia ini berdasarkan laporan dari Swatch Swiss bahwa ada banyak merek-merek jam tangan dari Swiss yang dipalsukan. "Kami melakukan razia ini ka-

rena adanya laporan dari Swatch Swiss. Di pasar ini (PGS) banyak merek-merek jam tangan palsu," kata Salmon di lokasi. Ternyata setelah diselidiki, terdapat ratusan jam tangan di empat stan PGS yang kedapatan menjual jam tangan palsu dalam jumlah banyak. Seperti merek Rado, Mido, Longines, Tissot, Omega dan Swatch. "Jam tangan ini mayoritas dibuat di China," kata Salmon. Keberadaan jam tangan palsu

merek-merek ternama ini telah merugikan negara hingga miliaran rupiah. Selama ini jam-jam palsu tersebut tidak dikenai pajak. Merek jam tangan Omega dan Mido misalnya, harga aslinya sekitar Rp 30 juta sampai Rp 40 juta dan selalu dilengkapi sertifikat serta melunasi pajak. Namun dengan pelanggaran merek seperti yang terjadi di PGS, jam tersebut hanya dijual Rp 20.000 hingga Rp 30.000. "Jam-jam tangan ini sama per-

sis, nama mereknya pun sama," kata Jono Supriyanto, Kasubdit Penindakan Ditjen Haki. Menurut Jono, pihaknya tidak bisa menindak jika tidak ada laporan tertulis dari pemilik merek. Jadi, lanjutnya, empat stan yang dirazia tersebut berdasarkan laporan dari pemilik merek, seperti Omega, Longines, Tiscot, Rado, Mido dan Swatch. Jono mengatakan, pemilik toko nantinya akan dimintai keterangan di Mapolda Jatim. (k3)

follow @portalsurya


Malang Region HALAMAN 9

Jumat, 12 OKTOBER 2012

Rumah PNS Rp 80 Juta

Pengembang PT Kharisma Karangploso mulai membangun 50 rumah PNS Pemkab Malang bertipe 36/70, harganya Rp 80 juta. “Tapi harga ini sedang kami otak atik lagi. Mungkin bisa turun lagi,” ujar Tri Wediyanto, Direktur PT KK, Kamis (11/10). baca halaman...10

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Proyek Drainase Makan Korban ■ Warga Mengeluh Terpeleset

surya/hayu yudha prabowo

MAKE UP FANCY - Sejumlah guru TK belajar me-make up dirinya sendiri dipandu instruktur dari Universitas Negeri Malang (UM) di Gedung Kesenian Kota Batu, Kamis (11/10). Pembelajaran make up fancy yang diikuti 50 guru TK se-Kota Batu ini akan diaplikasikan pada anak didik sebagai sarana penunjang pendidikan kesenian pada anak usia dini.

Uang Praktikum FISIP Dikembalikan Malang, Surya - Pungutan uang praktikum tidak hanya berlaku di Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Brawijaya (UB) Malang, melainkan juga di Fakultas Hukum (FH) serta Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP). Beberapa mahasiswa FH dan FISIP mengaku ditarik uang praktikum. Hanya saja, uang praktikum itu dikembalikan ke mahasiswa apabila tidak ada realisasi praktikum. Menurut Fandi, mahasiswa FISIP angkatan 2008, besar uang praktikum yang dia bayar bersamaan daftar ulang mahasiswa baru (Maba) dulu Rp 200.000 per semester. Setelah selesai semester I tidak ada realisasi, mahasiswa

langsung minta pertanggungjawaban Dekanat dan hasilnya uang itu dikembalikan. “Dekanat langsung mengembalikan uang praktikum itu,” kata Fandi, Kamis (11/10). Menurut Fandi, proses pengembalian uang praktikum sangat gampang. Saat itu pihak Dekanat menyuruh salah satu mahasiswa menjadi koordinator untuk proses pencairan uang praktikum. “Koordinator kelas langsung mencairkan di bagian keuangan, setelah itu langsung dibagikan ke temanteman,” ujarnya. Sepengetahuan Fandi, hal serupa juga terjadi di Program Studi Ilmu Komunikasi. Mahasiswa Ilmu Komunikasi

join facebook.com/suryaonline

juga mendapat pengembalian uang praktikum itu. “Kalau memang tidak ada praktikum, ya harus dikembalikan. Itu semua tergantung dekannya, toh pengembaliannya juga tidak sulit,” papar Fandi. Ladito, mahasiswa FH angkatan 2008 menambahkan, praktikum di fakultasnya baru diwujudkan pada semester 5. Artinya, pada semester-semester sebelumnya tidak pernah ada praktikum. “Setelah masuk semester 5 baru dirapel praktikum-praktikum itu,” kata Ladito. Besaran uang praktikum yang dibayar mahasiswa Fakultas Hukum Rp 200.000 per semester. Dekan Fakultas Ilmu Budaya

(FIB) UB Malang, Prof Francien H.Tomasowa menolak berkomentar terkait tuntutan pengembalian uang praktikum oleh mahasiswanya. Ketika ditemui Surya di kantornya, Francien masih tutup mulut. Menurut dia, semua informasi terkait UB, termasuk uang praktikum mahasiswa FIB, melalui Humas. “Semua informasi di sini melalui satu pintu, yaitu Humas. Silakan ke Humas untuk memperoleh informasi apapun, termasuk praktikum,” kata Farncien. Kepala Bagian Humas UB, Dra Susantinah Rahayu, dihubungi terpisah hanya berkomentar singkat. “Lho itu ranahnya dekan, bukan saya,” katanya.(k5)

malang, surya - Warga Kota Malang dan beberapa pemakai jalan merasa terganggu dengan proyek galian drainase yang ada di beberapa ruas jalan. Galian tersebut telah memakan korban dan memicu kemacetan. Galian drainase yang banyak dikeluhkan adalah proyek di Jl Panji Suroso. Proyek di jalan ini sering membuat pengendara roda dua terpeleset. Sedangkan galian yang biasanya membuat kemacetan adalah di Jl Aris Munandar dan Jl Ijen. Hal ini karena bekas galian memakan badan jalan. M Zainuddin, warga Jl Panji Suroso mengatakan, sejak ada proyek galian drainase setidaknya ia melihat ada empat pengguna motor yang terpeleset dan jatuh karena material galian. “Pasir kan membuat jalan licin. Materialnya juga sampai ke badan jalan. Meski sudah dipasang papan pemberitahuan tetap saja memakan korban,” ujar Zainuddin, Kamis (11/10). Sutarsih, pedagang makanan di pinggir Jalan Panji Suroso, mengatakan, proyek tersebut juga mengganggu usahanya. Meski

demikian ia mendukung proyek perbaikan saluran air ini. “Orang-orang jarang yang mampir ke warung karena membelok jalan jadi sulit. Tapi mau gimana lagi, ini kan (tujuannya) supaya tidak banjir,” kata Sutarsih. Ari Wayono, salah satu pedagang di Jl Aris Munandar, mengatakan, sejak ada galian drainase, di jam-jam tertentu sering macet karena material proyek memakan separuh badan jalan. “Hari biasa kan macet, apalagi ada proyek, tambah macet,” ujar Yoyo. Teguran Tertulis Djarot Eddy Sulistyo, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Malang mengatakan, pihaknya sudah seringkali memperingatkan para kontraktor untuk tidak menaruh bekas galian di pinggir jalan. “Kami sudah menegur kontraktornya secara lisan. Nantinya kami juga akan coba tegur secara tertulis,” ujar Djarot. Menurutnya, para kontraktor berdalih, material itu bertujuan sebagai pengaman drainase. Sebab jika tidak diberi material ken-

tambah macet

Hari biasa kan macet, apalagi ada proyek,

ari wayono warga jl aris munandar

Tapi mau gimana lagi, ini kan supaya tidak banjir sutarsih warga jl panji suroso

Sudah ditegur lisan. Nanti kontraktor ditegur tertulis Djarot Eddy s Kepala DPU

daraan akan menepi pada saluran yang baru usai dicor. Proyek drainase ini sejatinya selesai dalam waktu tiga bulan. Namun Djarot berusaha mengebut pembangunannya. (st18)

Marak, Belia Dinodai di Vila Batu batu, surya - Sejumlah vila di Kawasan Songgoriti Desa Songgokerto Kota Batu diketahui menjadi ajang pencabulan terhadap anak di bawah umur. Setidaknya, itu terungkap dalam data Polresta Batu. Polresta menyebutkan, sejak Januari hingga Oktober ini terjadi 7 kali pencabulan di sana. Kasat Reskrim Polresta Batu, AKP Adi Sunarto menyatakan, tujuh laporan pencabulan tersebut terjadi pada 20 Maret, 26 April, 8 Mei, 8 Juni, 10 Juli, 18 Agustus, dan 18 September. “Kami juga heran, di sana sering terjadi seperti itu. Kami akan koordinasi dengan pemilik vila,” ujar AKP Sunarto, Kamis (11/10). Pencabulan paling akhir di-

lakukan Slamet (29), warga Jl Stasiun Singosari terhadap siswi SMK Batu, Mirna, nama samaran (16). Slamet yang sudah beristri dan memiliki anak satu itu awalnya mengajak kencan Mirna ke kawasan paralayang, tapi mendadak hujan. Keduanya menyewa vila di Songgoriti. “Awalnya memang suka sama suka, bahkan sudah dua kali mereka melakukan (hubungan intim). Tapi karena ada laporan dari keluarga korban dan kami harus melindungi anak di bawah umur, akhirnya Slamet kami tangkap,” ujar AKP M Yantofan, Kasi Humas Polresta Batu, kemarin. Tindak Pemilik Vila Ketua Paguyuban vila Song-

goriti, Titut Pujiari menyayangkan banyaknya pencabulan tersebut. Padahal, paguyubannya seringkali saling mengingatkan dan memberi larangan anak di bawah umur menyewa vila di sana, kecuali rombongan ada penanggungjawabnya. “Kalau toh ada data sering terjadi (pencabulan), silakan polisi menindak pelaku dan pemilik vila,” ujar Titut. Titut menuturkan, modus yang sering digunakan, si pria masuk ke vila dan menyewa atas namanya. Setelah itu, baru si cewek datang. “Yang jelas, kami tidak melegalkan perbuatan seperti itu. Kalau pun ada anak di bawah umur dibawa ke vila sering kami laporkan ke polisi,” tegasnya. (iks)

follow @portalsurya


10

Surabaya Blitz surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Incar Warna Putih

SALAHI KETENTUAN - Puluhan kereta kelinci dan becak bermotor diamankan di Polres KP3 Surabaya, Kamis (11/10). Para pengendara dan pemilik untuk sementara hanya diberi teguran untuk segera mengembalikan kondisi kendaraannya seperti semula karena menyalahi ketentuan.

■ Lagi, Pajero Sport Hilang di Garasi

surya/habibur rohman

Jelang Latihan Gabungan Surabaya, surya - Puluhan petugas penanggulangan kecelakaan pesawat dan pemadam kebakaran (PKPPK) melakukan simulasi kesigapan penanganan kecelakaan di Bandara Internasional Juanda (BIJ). Latihan ini sebagai ujicoba sebelum melakukan latihan gabungan penanggulangan keadaan darurat (PKD) pada 8 Nopember 2012.

Jumat, 12 OKTOBER 2012

“Kita ingin tahu kecepatan dan kesigapan personel PKPPK dalam penanganan kecelakaan pesawat di bandara,” jelas Humas BIJ Saryo, Kamis (11/10). Latihan pemanasan ini dilakukan seperti kejadian sesungguhnya. Seperti penerapan status siaga 1 hingga siaga 3. “Latihan ini melibatkan tiga mobil pemadam kebakaran, satu commando car dan tiga mo-

bil ambulans,” lanjutnya. Pelatihan PKPPK ini sekaligus untuk mengukur kesigapan personel maupun alat dalam menangani suatu musibah. Kecepatan dan kesigapan ini nantinya kembali dipertunjukkan saat latihan gabungan PKD nanti. “Simulasi latihan ini untuk kesuksesan pada latihan PKD mendatang,” pungkasnya. (iit)

SURABAYA, SURYA - Pencurian mobil Mitsubishi Pajero Sport di garasi rumah, kembali terjadi. Kali ini menimpa Mira Novianti (43), pejabat Dinas Kesehatan Surabaya, yang beralamat di Jalan Raya Kendangsari 97, Kamis (11/10) pagi. Mobil warna putih nopol L 97 O yang diparkir di garasi rumah tersebut baru diketahui hilang oleh pemiliknya sekitar pukul 05.00 WIB. Dari hasil pemeriksaan polisi, ada kemiripan pola dengan beberapa kejadian pencurian mobil mewah di Surabaya lainnya. Diduga pelaku adalah orang yang sama. Misalnya, pelaku masuk rumah korban dengan memanjat pagar kemudian masuk ke rumah melalui jendela depan yang tidak dikunci. Selanjutnya pencuri mengambil

kunci mobil di dalam rumah. Pelaku masuk ke dalam rumah dan mengambil kunci mobil dari dalam rumah dan yang dicuri hanya mobil. "Dari hasil pemeriksaan korban, pelaku ternyata mengambil semua kunci di rumah. Termasuk kunci rumah dan pagar," kata AKP Nur Suhud, Kanit Reskrim Polsek Wonocolo. Beberapa pencurian mobil mewah yang ada kemiripan pola di antaranya, pencurian mobil Fortuner L 1809 GD milik Buchori Muslim, warga Pagesangan Baru III, Juli 2012. CRV L 1852 H, warna silver milik Nono Supriadi (54), warga Perumahan Gunung Sari Blok S- 8, awal September 2012. Mobil Pajero Sport putih di kawasan Darmo Satelit Harapan, serta Alphard warna hitam L 1828 HS, perumahan Darmo

Satelit Utara Blok CT-12. Nur Suhud pun membenarkan kemiripan pola pencurian itu. Sedangkan mobil Pajero Sport putih B 108 RSJ, milik Handoko AP (56), warga Jalan Gayung Sari X/5, yang dicuri oleh pegawainya sendiri dan seorang temannya, Selasa (9/10), berhasil ditangkap. Kanitresmob Polrestabes Surabaya, AKP Agung Pribadi juga menduga, pelaku pencurian mobil mewah yang terjadi belakangan ini kemungkinan orang yang sama. "Kemungkinan pelaku adalah orang yang sama karena cara mereka mencuri mobil tersebut ada kemiripan," kata Agung. Apalagi yang dicuri selama ini mayoritas mobil mewah dan berjenis Pajero Sport dan berwarna putih. "Itu hanya kebetulan saja yang hilang Pajero, tidak lantas Pajero menjadi incaran. Kami

storyhighlights ■ Po li s i me liha t ada kemiripan pola dalam beberapa kejadian pencurian mobil mewah. ■ Pencuri nekat masuk r uma h k o r b a n da n mengambil kunci mobil. ■ Diduga pelaku adalah orang yang sama. masih melakukan penyelidikan terkait kasus ini," jelasnya. Namun, menurut Andri, salah satu tersangka pencurian mobil Pajero putih yang tertangkap beberapa waktu lalu, sudah ada pemesan yang hendak membeli mobil tersebut seharga Rp 240 juta di kawasan Benowo. "Sudah ada yang mau beli mobil itu seharga Rp 240 juta," aku Andri. (k4/k3)

Tips Mendapatkan Kamar yang Sesuai dengan Keinginan

Terkadang dengan tersitanya waktu untuk merancang sebuah liburan atau perjalanan, kita melupakan hal yang sangat penting yaitu memilih kamar hotel. Padahal hal tersebut adalah hal yang sangat penting untuk tempat kita bersantai. Tak ada gunanya jika kita bisa berlibur, tapi justru merasa suntuk di kamar hotel. Anda tidak mau kan segala sesuatunya tidak sesuai dengan apa yang Anda bayangkan. Berikut lima pertanyaan yang wajib diajukan saat pemesanan kamar jika ingin mendapat kenyamanan, agar semuanya bisa sesuai dengan keinginan anda. 1. Tanyakan apakah bisa memperoleh kamar yang pemandangannya paling bagus, lokasinya strategis dan sepi. 2. Tanyakan pula apakah kamar tersebut mempunyai penerimaan wi-fi yang baik. Sebagian hotel rata-rata menawarkan fasilitas wi-fi gratis. 3. Apakah kamar tersebut terhubung dengan kamar lain (connecting) supaya tidak mengganggu ketenangan selama menginap. 4. Tanyakan Apakah kamar tersebut mempunyai kursi dan meja besar untuk bekerja. Sejumlah hotel memiliki furnitur yang cocok untuk bekerja dan lainnya tidak. 5. Apabila kamar yang tersedia kurang berkenan, tanyakan berapa harga yang harus dibayar jika ingin upgrade ke kamar yang lain. Niscaya perjalanan Anda pasti akan terasa nyaman.

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


10

malang blitz surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Jumat, 12 OKTOBER 2012

Ken Arok Jadi Semangat Jambore Nasional Poltekkes batu, surya - Kisah Raja Singosari Ken Arok menjadi semangat dalam Jambore Nasional Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Malang yang digelar di Coban Rondo Kabupaten Malang, Kamis (11/10). Karakter Ken Arok yang memiliki jiwa kritis, langkah taktis, serta berfikir matang sebelum bertindak, diharapkan jadi panutan bagi 498 peserta dari 21 kontingen dari Sabang sampai Merauke di jambore ini. “Dengan jiwa Ken Arok itu akhirnya dia berhasil meraih cita-citanya menjadi raja. Semangat ini yang akan menjadi panji-panji Poltekkes menjalankan tugas nantinya,” papar Ag Anom Aswin, Ketua Panitia sekaligus Pembantu Direktur Kemahasiswaan Poltekkes Kemenkes Malang di sela pembukaan jambore bertema ‘Kemah Bakti Pramuka Poltekkes Kemenkes’. Di sela pembukaan itu, belasan mahasiswa Poltekkes Malang memperagakan upacara kala Ken Arok menjadi raja. Dua mahasiswa yang memperaga-

Terlepas dari sisi negatifnya, bagaimanapun juga Ken Arok adalah raja besar dan layak menjadi panutan generasi sekarang. Mengingat, generasi saat ini kehilangan panutan. Ag anom aswin Ketua panitia Jambore

kan Ken Arok dan Ken Dedes diiringi belasan prajurit menuju tengah lapangan. Lantas, Ken Arok mengangkat keris sepanjang kurang lebih 1 meter sebagai tanda dimulainya jambore. “Terlepas dari sisi negatifnya, bagaimanapun juga Ken Arok adalah raja besar dan layak menjadi panutan generasi sekarang. Mengingat generasi saat ini kehilangan panutan,” tambahnya. Anom menjelaskan, jambore ini baru pertama kali digelar oleh Poltekkes Kemenkes Malang. Ia berharap kegiatan ini mampu memberikan wawasan dan pengetahuan serta mem-

Harga Rumah PNS Rp 80 Juta

pererat silaturahmi Poltekkes seluruh Indonesia. “Yang lebih penting, kami ingin meningkatkan karakter mengabdi kepada masyarakat, di samping nanti mereka dibekali ilmu tanggap bencana,” ujarnya. Tambah Keakraban Tujuan kegiatan jambore itu, kata Anom, diwujudkan dalam bentuk penambahan wawasan bakti masyarakat, wawasan nusantara, pengenalan masing-masing budaya, pengenalan iptek, olah rasa, serta lomba (seperti pentas seni, kerapian lingkungan tenda, serta kedisiplinan kontingen). Dalam kesempatan yang sama, Kepala Badan PPSDM Kesehatan Kemenkes, Drs Sulis Mkes MSc mengapresiasi kegiatan positif tersebut. Kegiatan itu memiliki dampak positif dalam menghadapi era globalisasi. Ia berharap, jambore bisa digelar tiap tahun dengan tempat bergantian. “Kegiatan ini bagus untuk keakraban dan kebersamaan, saya berharap para direktur (Poltekkes) menjadikan agenda tahunan,” katanya. (iks)

surya/hayu yudha prabowo

jambore nasional - Ken Arok didampingi Ken Dedes dan pasukannya dalam prosesi Upacara Pembukaan Jambore Nasional Poltekkes Kementerian Kesehatan se-Indonesia di Wana Wisata Coban Rondo, Pujon, Kabupaten Malang, Kamis (11/12). Jambore yang diikuti 21 Poltekes ini berlangsung tiga hari.

Kepanjen, Surya - Sejak tiga minggu lalu, sebanyak 50 rumah pegawai negeri sipil (PNS) Pemkab Malang di kawasan jalan lingkar barat (Jalibar) Kepanjen sudah dikerjakan pengembang PT Kharisma Karangploso. Rumah yang dibangun tipe 36/70. “Rumah sederhana ini sekelas rumah menengah. Kami membangunnya gandeng dua, tidak los sebagaimana rumah sederhana biasanya,” jelas Tri Wediyanto, Direktur PT Kharisma Karangploso, Kamis (11/10). Harga sementara rumah itu dibanderol Rp 80.120.000. Harga ini masih di bawah patokan harga rumah sederhana pemerintah Rp 88 juta. “Tetapi harga ini juga sedang kami otak-atik lagi. Mungkin bisa turun lagi, sekitar Rp 79 juta,” tambahnya. (vie)

Tips Mendapatkan Kamar yang Sesuai dengan Keinginan

Terkadang dengan tersitanya waktu untuk merancang sebuah liburan atau perjalanan, kita melupakan hal yang sangat penting yaitu memilih kamar hotel. Padahal hal tersebut adalah hal yang sangat penting untuk tempat kita bersantai. Tak ada gunanya jika kita bisa berlibur, tapi justru merasa suntuk di kamar hotel. Anda tidak mau kan segala sesuatunya tidak sesuai dengan apa yang Anda bayangkan. Berikut lima pertanyaan yang wajib diajukan saat pemesanan kamar jika ingin mendapat kenyamanan, agar semuanya bisa sesuai dengan keinginan anda. 1. Tanyakan apakah bisa memperoleh kamar yang pemandangannya paling bagus, lokasinya strategis dan sepi. 2. Tanyakan pula apakah kamar tersebut mempunyai penerimaan wi-fi yang baik. Sebagian hotel rata-rata menawarkan fasilitas wi-fi gratis. 3. Apakah kamar tersebut terhubung dengan kamar lain (connecting) supaya tidak mengganggu ketenangan selama menginap. 4. Tanyakan Apakah kamar tersebut mempunyai kursi dan meja besar untuk bekerja. Sejumlah hotel memiliki furnitur yang cocok untuk bekerja dan lainnya tidak. 5. Apabila kamar yang tersedia kurang berkenan, tanyakan berapa harga yang harus dibayar jika ingin upgrade ke kamar yang lain. Niscaya perjalanan Anda pasti akan terasa nyaman.

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


11

hotline public service

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

SUARA PUBLIK Anda punya keluhan atau pendapat terkait pelayanan umum? Jangan pendam sendiri. Anda punya hak untuk bersuara.

Kirim SMS ke

083 831 686 299 083 857 517 888

KA KTB - unt PT KAI, Kkmi pelanggan KA (KTB) mhn Ka-Daop Pusat unt memberlakukan KTB tetap ada dan operasional krn kami2 ikut mensukseskan program/aturan yg berlaku, spt menegur pnmpang yg merokok dll. 628125241xxxx INTERNET AXIS - motto internet unt rakyat Axis msh sering gagal nyambung, mhn Axis berjuang agar tetap eksis. 628383043xxxx KK KOTA NGANJUK - ngurus kartu keluarga (KK) baru di Nganjuk kena Rp 50rb, dan sy rencana mau pindah ke Sby, kira2 ngurus surat pindah kena biaya berapa lagi ya pak? Wari - Ngrawan - 628880516xxxx TL MERR STIKOM - di lampu merah merr Stikom, pengendara motor sll melanggar lampu merah, apalagi di pagi hari, sgt bahaya bg pengendara lain, mhn pak polisi bertindak tegas. 6281659xxxx PDAM MALANG - di Perum Villa Bukit Tidar Malang Air bersih/air minum warga dikelola developer perumahan, kok bukan PDAM Mlg? Akibatnya ngasih ngasih harga sendiri, sgt mmberatkan warga, selain zat Kapurnya Tinggi. Mhn direspons. tksih. Mujianto - 628155596xxxx SUKUN GUNDUL - Pak Peni kok pohon di perempatan Jl Merpati, Sukun, Malang digunduli? Malang jd semakin panas. 628775994xxxx RSUD BANGKALAN MADURA - prihatin dgn ulah pembezuk di RSUD Bangkalan Madura bnyk yg membuang sampah sembarangan, akibatnya RS jd kotor, sampah berserakan, papan peringatan jg tdk ada. 628564988xxxx CANDI TAMAN SURABAYA - unt dinas trkait, sesekali bangun taman kota bernuansa candi di sby, hitung2 melestarikan kekayaan bangsa, slm ini model taman di Surabaya sll modern atau minimalis. Apa tdk bosan? Terimakasih. 628573388xxxx LAKA RAYA KUCUR - yth bpk bupati Fadeli, di jl ry kucur lamongan sering trjadi kecelakaan krn jalan rusak, mhn diperbaiki pak. 62319160xxxx PJU JETIS KULON - yth dinas terkait, PJU di jetis kulon gg 6 wonokromo, sdh 3 minggu lampu pju nya uda 3 mingguan padam tlng perhatiannya,tks. 628585906xxxx CALL CENETR 123 PLN - unt pelanggan PLN Surabaya Barat dan PLN Dis Jawa Timur yg sering mengeluhkan susahnya menghubungi Call Senter 123 PLN, demi kelancaran komunikasi pelanggan dgn PLN, bila sulit terhubung krn antrean bbrp pelanggan yang masuk, bisa menghubungi www.pln.co.id, SMS center PLN 0811.3636.123 (khusus kerusakan&gangguan lain) Facebook : info lisrik Jatim. Sampaikan juga no Idpel Anda. Suparno PM - Humas PLN Surabaya Barat

HARIAN PAGI

Pemimpin Umum : H Herman Darmo Pemimpin Redaksi : Sunarko Manajer Liputan: Sigit Sugiharto

Manajer Produksi: Adi Sasono

Sekretaris Redaksi : P Sujarwanto Staf Redaksi: Satwika Rumeksa, Farhan Effendi, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Hariyanto, Tri Mulyono, Tutug Pamorkaton, Wahyudi Hari Widodo, Endah Imawati,Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Anas Miftahudin, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Habiburrohman, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Doso Priyanto, Ravianto, Dyan Rekohadi, Sri Handi Lestari, Marta Nurfaidah, Dwi Pramesti, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Sudharma Wahyu Adiwijaya, Iksan Fauzi, Ahmad Zaimul Haq, Aji Bramastra, Nuraini Faiq; Ilustrator: Rendra Kurniawan, Akhmad Yusuf Marzuki; Perwajahan: Teguh Wahyudi, Edy Minto Prasaro, Agus Susanto, Haryoto. General Manager Business: Agus Nugroho ; Manager Iklan: Prasetyo ; Manager Marcomm: M TauďŹ q Zuhdi; Biro/Perwakilan: Malang: Hesti Kristanti, Wahyu Nurdiyanto, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203, Kediri: Didik Mashudi, Amru Muis, Alamat: Jl Banjaran Gg I/ 131, Kediri, Tlp (0354) 686933, Gresik: Adi Agus Santoso, Mojokerto: Imam Hidayat, Jakarta: Kistyarini, Alamat: Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBS 60400 Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/SK/MENPEN/ SIUPP/ A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis min 2 baris– mak 10 baris (1 baris Rp 30.000); Iklan display/umum (hitam putih) Rp 28.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 37.500/mmk; Iklan duka cita Rp 4.000/mmk; Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 17.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293, Telepon: (031) 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Manager Iklan Jakarta: Christina MS Indiarti; Alamat: Gedung Iklan Kompas Gramedia, Jl Palmerah Selatan No.15 Jakarta. Telepon (021) 53679599 Ext.6009, Fax (021) 53699150. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8479555 (Pelanggan/Pengaduan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 088-3990380; Bank BNI Cabang Pemuda, Rek. 0290-11969-3 (untuk iklan); Bank Mandiri Cabang Rungkut, Rek 141-00-1071877-3 (untuk sirkulasi) atas nama PT Antar Surya Media. Surya Online: http://www.surya. co.id E-Mail: redaksi@surya.co.id

SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER. Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Harian Surya dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari Harian Surya.

join facebook.com/suryaonline

Punya masalah dengan layanan publik, dari gangguan telepon, listrik, air, pajak, parkir, dan layanan umum lainnya? Kirim ke Harian Surya, lengkapi identitas diri dan nomor kontak yang mudah dihubungi.

FAKSIMIL:

031-8414024

SURAT :

EMAIL :

Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya

surya.laporcak@gmail.com

Tagihan Belanja Katalog Bank Mandiri SEBAGAI pemegang kartu kredit Mandiri Visa (4137 1803 0632 xxxx) saya benar-benar sudah dirugikan karena terus-terusan menerima billing tagihan selama empat bulan terakhir (Juni-September 2012) untuk pembelian dua buah barang (Magic Clothes dan Magic Save Cooker) senilai Rp 4,3 juta. Belanja lewat katalog Mandiri dengan sistem pembayaran cicilan yang ditawarkan Mandiri Visa itu sebelumnya sudah saya batalkan. Konfirmasi pembatalan diterima sdri Nurul (021-5279817) dan hingga saya menulis surat ini, kedua barang tersebut belum terkirim dan belum saya terima. Anehnya, tagihan kedua barang tersebut terus saja muncul dalam billing tagihan pada setiap bulan. Sudah empat kali komplain saya layangkan ke call center Mandiri (pada 22/6 dengan CS Viona, 24/6 dengan CS Chintya, 26/6 diterima CS Fadhil, terakhir 21/7 dengan CS Khyla). Setiapkali komplain saya selalu menerima jawaban yang sama dari keempat CS berbeda, yakni 'akan kami konfirmasikan dengan saudari Nurul' Ujung-ujungnya, tetap saja tak pernah ada penyelesaian dari permasalahan saya. Saya mohon Bank Mandiri segera merespons dan menyikapi permasalahan nasabahnya dengan tegas dan segera agar tak berlarut-larut. Semoga, kasus seperti ini tak terjadi dan dialami nasabah Bank Mandiri lainnya. Berapa lama lagi saya harus menunggu jawaban CS Bank Mandiri yang sedang konfirmasi dengan sdri Nurul? Melanawati Tambaksari - Surabaya

(http://surabaya.tribunnews. com/2012/10/11/tagihanbelanja-katalog-bank-mandiri)

surya/ahmad zaimul ha

PERAN PENTING - Sejumlah petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Surabaya melakukan pembersihan endapan pasir dengan mobil Sweeper yang dilengkapi fasilitas vacum dan sapu di Jl Kusuma Bangsa, Kamis (11/10).

Kembali ke Kantor Pos Porong DENGAN termuatnya keluhan saya di rubrik Hotline Public Service Harian Surya dan Surya.co.id (Kamis, 4 Oktober 2012) mengenai 'Dipermainkan Bank BTPN Tanggulangin' saya ucapkan terima kasih Bank BTPN Tanggulangin atas responsnya. Tim Bank BTPN dari Surabaya dan Tanggulangin, disertai Kepala Cabang Bank BTPN

citizen reporter

Tanggulangin berkenan datang ke rumah kami, di Desa Lajuk, Porong. Kehadiran beliau dan tim untuk meminta maaf atas ketidaknyamanan saya selaku pensiunan yang mengambil dana pensiun setiap bulannya di Kantor Pos dan telah dipindahkan ke BTPN Tanggulangin. Akhirnya, Bank BTPN Tanggulangin sanggup mengem-

AKHIR September 2012 silam kami bertujuh berada di era wisata air terjun Madakaripura di Probolinggo. Sungguh wisata yang memesona karena keasrian lokasinya yang relatif masih terjaga. Perbukitan yang alami langsung menyambut kami begitu menginjakkan kaki di sana. Rerumputan hijau terhampar, tanaman dan pepohonan mengepung di sekeliling kami. Begitu kami memasuki tempat wisata, patung Gajah Mada dengan gagahnya menyambut kami. Puluhan pengunjung bergantian berfoto dengan patih legendaris itu. Di sana pula, warga sekitar mengais rezeki dari kehadiran para wisatawan. Mereka menjajakan aneka ragam suvenir, menjajakan makanan, ojek payung hingga pemandu wisata hingga air terjun Madakaripura. Ya, air terjun inilah yang menjadi ikon utama.

Jalan berkelok, berliku, dan naik turun menjadi tantangan kami mencapai air terjun dan gua yang konon menjadi tempat pertapaan Patih Gajah

Karena berbahaya, kami hanya sanggup memandang dari kejauhan gua misterius di seberang sungai dengan pusaran air di dalamnya. Mada. Lumayan jauh jarak yang harus kami tempuh, sejumlah air terjun yang dipenuhi batu-batu kali besar. Kami terus memompa semangat untuk mencapai air terjun utama, air terjun Madakaripura! (http://surabaya.tribunnews. com/2012/10/11/sambangpatih-gajahmada)

anggap masalah antara kami sudah selesai karena BTPN mengutamakan pelayanan nasabah. Ridjan Lajuk - Porong (http://surabaya.tribunnews. com/2012/10/03/sayadipermainkan-bank-btpntanggulangin)

Liput dan tulis sendiri pengalaman atau acara Anda sepanjang 450 kata, lengkapi identitas diri, nomor kontak, dan pas foto diri terbaru. Email ke harian.surya@gmail.com

Sambang Patih Gajah Mada KHILMATUS SA’DIYAH Mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) khino4ever@gmail.com

balikan pengambilan pensiun saya kembali ke kantor Pos Porong seperti semula, karena memang lebih dekat dengan kediaman saya. Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih dan maaf atas ketidaknyamanan tulisan saya. Sembari menunggu realisasi pemindahan kembali dari BTPN Tanggulangin ke Kantor Pos Porong, saya

Laskar Pemungut Ikan Pabean TOMY M SARAGIH Mahasiswa Pasca Sarjana Universitas Brawijaya Malang a_los_tesalonicenses@yahoo.com

BELANJA ikan di Pasar Pabean, saat petang hari sungguh aktivitas yang menyenangkan. Hiruk pikuk pekerja membawa drum plastik besar berisi ikan-ikan segar hasil tangkapan nelayan menjadi pemandangan unik pasar ikan di dekat jembatan

merah Surabaya itu. Beragam ikan bisa ditemukan di sana. Tak hanya ikan tengiri, ada juga ikan kakap, dorang, tongkol, bubara, hingga ikan hiu jika beruntung. Tak ketinggalan kerang bercangkang yang sedap bila direbus lalu disantap dengan sambal terasi. Hmm.... Di sisi lain kesibukan di pasar Pabean menyuguhkan aktivitas beragam. Pedagang ikan plus jasa pemotongan ikan gratis, pedagang khusus menjual telortelor ikan bagi pelanggan setia maupun memesan ikan jenis tertentu melalui SMS. Pembeli ikan di sini tak hanya kalangan rumah tangga, namun banyak juga dari berbagai hotel dan awak kapal yang membeli ikan untuk memenuhi makanan di tempatnya. Berbelanja ikan di sini wajib memakai sandal jepit atau sepatu boot dan bercelana maksimal selutut. Maklum saja, lantai dalam pasar benar-benar

becek dan saluran pembuangan yang buntu akibat banyaknya kepala ikan ataupun insang yang dibuang ke dalamnya. Di balik itu, bisa dijumpai 'gerombolan' pencuri ikan terdiri dari anak-anak remaja. Gerombolan ini selalu membawa tas kresek cukup besar dan selalu melirik sigap ke bagian bawah dengan tatapan waspada. Bukan dompet atau kertas rupiah yang mereka incar, melainkan ikan-ikan yang jatuh saat dipindahkan dari keranjang pengepul ikan atau ikan-ikan yang tak laik jual karena ada cacat akibat kail, insang berwarna hitam (tak laik konsumsi), ataupun ekor ikan yang hilang entah kemana. Ada aturan tak tertulis di antara para pedagang, pekerja, dan gerombolan tadi, yakni ikan yang jatuh tak boleh diambil biarpun jatuhnya hanya berjarak setengah sentimeter dari jari kelingking kaki. Dan, ikan itu adalah hak gerombolan pemungut ikan. Suatu ketika saat berbelanja ke sana, saya bertanya pada para pemungut ikan tentang jumlah ikan yang diperolehnya per hari. Dengan cepat mereka menjawab rata-rata empat kilogram! (http://surabaya.tribunnews.com/2012/10/11/ mereka-laskarpemungut-pemungutikan-pabean)

follow @portalsurya


12

sidoarjo-gresik

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Pelaku Disuguhi Mi Rebus

Tenggak 10 Pil Antitidur

■ 2 dari 3 Pembunuh Tertangkap SIDOARJO, SURYA - Peristiwa berdarah di Perumahan Delta Sari Indah Blok BF/12, Desa Kureksari, Kecamatan Waru, Rabu (10/10), akhirnya terungkap tidak lebih dari 24 jam. Polisi meringkus dua pelakunya, Irwan Yasin (32) alias Tato, warga Jl Menanggal Utara, Gayungan, Surabaya dan Nanang Chusnul (20) alias Ndas, warga Desa Masangan Kulon, Kecamatan Sukodono, Kamis (11/10) dini hari. Motif pelaku membacok korban, dua tewas dan satu luka berat akhirnya terungkap. Pelaku beraksi karena ingin menjarah harta benda para korban. ”Selain menangkap pelaku, kami juga mengamankan barang-barang korban yang dibawa tersangka,” ucap Kapolres Sidoarjo, AKBP Marjuki. Marjuki menyebut, salah satu tersangka (Irwan) sudah saling mengenal dengan para korban. Pelaku bahkan kerap mendatangi rumah korban untuk meminta uang. Kala kejadian, pelaku berkunjung ke rumah korban sekitar pukul 01.00 WIB, Rabu (10/10). ”Mereka lalu menonton TV bersama korban,” bebernya. Di tengah nonton TV bareng inilah, pelaku (Irwan) meminta uang ke korban. Karena tidak diberi

uang, ketiga korban dipukul dan dibacok dengan sebilah pedang dan pisau sangkur. ”Karena kalap, maka dihabisi ketiga korban. Alhamdulillah, satu korban masih hidup,” ujar Marjuki. Marjuki menyebut, kejadian itu berlangsung sekitar pukul 04.00 WIB. Pelaku lalu meninggalkan rumah korban dengan membawa sejumlah barang korban, di antaranya, dua Blackberry, satu unit komputer tablet, dua Flashdisk, satu unit laptop, dua kamera, seperangkat play station (PS), dan motor. Rabu (10/10) pagi, dua pemuda ditemukan tewas bersimbah darah di rumah Kwee Hauw Liang (52), Perumahan Delta Sari Indah BF/12A. Keduanya, Jonathan Ken Oli (22), warga Perum Delta Sari Indah AA/51 dan Vinky Christian (25), warga Desa Kureksari RT 1/ RW 5, Waru. Kedua korban tewas merupakan teman Ardiansyah (22), anak pemilik rumah. Dalam kejadian ini, Ardiansyah juga tidak luput dari aksi sadis para pelaku. Namun, mahasiswa Universitas Kristen Widya Mandala (UKWM) ini selamat meski harus dirawat intensif di RS Mitra Keluarga Waru. Irwan mengaku, kesal

join facebook.com/suryaonline

MASIH TELER - Tersangka Irwan Yasin (kanan) dan Nanang Chusnul (kiri) di sela menjalani pemeriksaan di Mapolres Sidoarjo, Kamis (11/10) pagi. surya/mustain

karena Ardiansyah dan Jonathan tidak memenuhi meminjami uang Rp 15.000. ”Saya pinjam tapi tidak dikasih,” ucapnya. Saat itulah Jonathan dan Ardiansyah yang tiduran di depan TV ruang tengah, dipukul dengan besi ukir sepanjang 50 cm. Tidak hanya itu, Irwan juga menghunjamkan pisau sangkur beberapa kali ke tubuh Jonathan dan Ardiansyah. Hal yang sama juga dilakukan pelaku terhadap Vinky Christian yang tidur di kamar. Polisi menduga,

aksi ini sudah direncanakan pelaku sebelumnya. Irwan menyebut, aksinya dilakukan bertiga, bersama Nanang dan seorang pelaku lainnya, berinisial S. Mereka datang ke rumah korban mengendarai Suzuki Satria L 4823 E. Mereka sempat disuguhi mi instan rebus oleh korban. Mereka juga sempat bermain PS bersama Jonathan dan Ardiasyah. Mantan residivis kasus curas ini kenal dengan Ardiansyah karena pernah menjadi tukang tato panggilan. (ain)

DUA pelaku pembunuhan sadis, Irwan Yasin dan Nanang Chusnul tampak lemas dan setengah teler saat diperiksa penyidik di Mapolres Sidoarjo, Kamis (11/10) pagi. Irwan mengaku, telah menenggak sekitar 10 butir pil antitidur. Obat antitidur ini ditenggaknya sesaat sebelum bertamu ke rumah Ardiansyah, di Perum Delta Sari Indah BF/12A, Rabu (10/10) dini hari. Bapak dua anak ini mengaku belum tidur sejak Selasa (9/10) malam. Dia mengaku kerap meminum obat antitidur dalam jumlah

banyak untuk menjaga staminanya. Irwan menyebut, rekannya, Nanang juga melakukan hal yang sama. "Sudah biasa minimum pil antitidur," katanya. Selain itu, Irwan mengaku kerap bertandang ke rumah Ardiansyah. Dia mengenal korban sejak setahun lalu, saat mengantarkan temannya membuat tato. Dalam beberapa tahun terakhir dia juga bekerja menjadi tukang tato panggilan. ”Di rumah saja praktiknya. Tapi kalau ada telepon, ya datang,” cetus pria yang mengaku punya istri dua ini. (ain)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

DAMAR PROPOLIS

Efektif Atasi Alergi UJANG Supyan (50 thn) warga Cicaheum Ban­ dung, sudah 5 bulan ini kakinya timbul bercak­ bercak merah dan gatal yang teramat sangat hing­ ga terasa panas. Ternyata ia terkena alergi, “Gatal dan panas ini yang mem­ buat saya tidak tahan, minum obat hanya sebentar saja hilang sakitnya setelah itu gatal dan panas lagi. Akhirnya saya disarankan minum Damar Propolis, dan baru 1 botol alergi sudah hilang,” tuturnya. Ani (63 thn), warga Ci­ pinang Jakarta ini terkena alergi akut hingga bengkak di sekujur kaki dan me­ merah. “Selain alergi yang sudah masuk ke tulang saya juga terkena asam urat, akibatnya sudah 2 tahun ini saya tidak bisa berjalan. Kondisi penyakit ini tidak kunjung sembuh. Kini saya bisa bernafas lega, sejak mengkonsumsi keluhan penyakit reda, alergi hilang dan saya kembali dapat berjalan,” tuturnya. Propolis adalah suatu zat yang dihasilkan oleh lebah madu yang dikumpulkan dari pucuk daun muda untuk kemudian dicampur dengan air liurnya. Propolis bersifat disinfektan yang dapat membunuh semua kuman serta dibuat dari propolis murni tanpa campuran alkohol sehingga terdapat 250 mg dalam setiap ml. Sebagian besar penyakit dapat diatasi oleh zat yang dihasilkan oleh lebah ini, karena kandungan zat yang berfungsi sebagai antibiotik dan antimicroba. Damar Propolis, me­

miliki kandungan murni dan kompleks sehingga memiliki lebih dari 60 manfaat positif bagi tubuh dan lebih dari 300 jenis penyakit dapat diobatinya. (DMI. 0013) Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi www. damarpropolis.com. SURABAYA: 031­ 31233856 / 081312722282. Apt Semarang Jl. Semarang, Apt K­24 Kutisari Jl. Kutisari Selatan, Apt K­24 Kapas Krampung Jl. Kapas Krampung. MALANG: 085321783602. Apt Garuda Jl. Mayjen Panjaitan, Apt. Kawan Jl. Kawi, Apt. Midica Jl. Kalpataru. SIDOARJO: 087853173322. Apt. Lilis Jl. Gatot Subroto, Apt. K­24 Larangan Jl. Sunandar Priyo Sudarmo, Apt. Sidoarjo Jl. Gajah Mada. PASURUAN: Apt Pasir Dua Jl. Dr. Wahidin Soedirohusodo, Apt Rachmad Jl. Panglima Sudirman. LUMAJANG: Apt Aviesena Thieb Jl. Ahmad Yani. JEMBER: Apt Farmasi 99 Jl. Gajah Mada, Apt Bedadung 1 Jl. P. Sudirman. MOJOKERTO: 087880132411, Apt Pramita Jl. Gajah Mada, Apt Amel Jl. Gajah Mada. GRESIK: 081553827943, Apt. Kebomas Jl. Dr. Wahidin Soedirohusodo, Apt. Palma Jaya Jl. Banjar Sari. LAMONGAN: 085748745403, Apt Waras Jl. KH. Hasyim Ashari. KEDIRI: 087779871055, Apt Agung Jl. Letjen Sutoyo, Apt Trisula Jl. Hos. Cok­ roaminoto. JOMBANG: 081553827943, Apt Sugih Waras Jl. Mojo Agung, Apt Merdeka Jl. Merdeka. NGANJUK: 089674688070, Apt Wijaya Jl. Pang­ lima Sudirman, Apt Panggung Farma Jl. Ahmad Yani. MADIUN: 089674688070, Apt Menggala Jl. Dr. Soetomo, Apt. Sari Jl. Sudirman, Apt Stadion Jl. Mastrip. MAGETAN: 087779871055, Apt Bintara Jl. Pahlawan, Apt Firda Farma Jl. Pahlawan, Apt Harjo Kusuma Jl. Timur Pasar Baru. DINKES P-IRT No. 209321601308 SERTIFIKAT HALAL No. 01121077050812

follow @portalsurya


12

malang plus surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

Satpol PP Kota Malang Akhirnya Bisa Menindak ■ Perda Ketertiban Umum Disahkan

surya/nedi putra aw

MENYALAMI – Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menyalami pengasuh Pesantren Mahasiswa Al Hikam Malang KH Hasyim Muzadi sebelum menjadi pembicara dalam diskusi bertajuk Pemberantasan Korupsi di Indonesia dan Problematika Penegakan Konstititusi, Kamis (11/10). Diskusi ini dihadiri pula Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD serta sejumlah ulama dari berbagai wilayah di Jatim.

MALANG, SURYA - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang akhirnya bisa menindak para pedagang kaki lima (PKL) yang melanggar Perda. Penindakan yang dilakukan adalah tindak pidana ringan (Tipiring). Sebab Perda No 2/2012 tentang Ketertiban Umum dan Lingkungan telah disahkan. Selama ini Satpol PP hanya dapat menghalau PKL nakal karena tidak mempunyai payung hukum. Setelah Perda disahkan dua minggu lalu, Satpol PP mulai bisa melakukan penertiban. Berdasarkan pantaun Surya di lapangan, kawasan sekitar Alun-alun Merdeka Kota Ma-

lang sudah tampak bersih dari PKL. Para PKL sudah pergi seiring adanya penjagaan dari beberapa personel Satpol PP di sekitar Alun-alun. Menurut Agoes Eddy Putranto, Kabid Ketentraman dan Ketertiban (Trantib) Satpol PP Kota Malang, setelah Perda itu disahkan, Satpol PP langsung sosialisasi kepada para PKL di kawasan ring satu dengan menggunakan mobil keliling dan memasang spanduk-spanduk. Menurutnya, sosialisasi itu untuk memberitahukan para PKL bahwa kini Satpol PP sudah bisa kembali menindak. “Dulu kami hanya bisa menghalau mereka, tetapi sekarang

kami bisa mengangkut dan memberi sanksi kepada PKL yang berjualan di zona larangan,” kata Agoes Eddy Putranto,

Dulu kami hanya bisa menghalau mereka, tetapi sekarang kami bisa mengangkut dan memberi sanksi kepada PKL yang berjualan di zona larangan. AGOES EDDY PUTRANTO KABID TRANTIB SATPOL PP

Kamis (11/10). Sesuai Perda, mereka yang melanggar dapat dikenai sanksi berupa hukuman kurungan

maksimal tiga bulan dan atau denda maksimal Rp 10 juta. Dengan sudah ada payung hukum ini, lanjut Agoes Eddy, Satpol PP akan memperketat pengawasan. Terkait zona yang harus bersih PKL, menurut Agoes Eddy, masih mengacu pada Perda No 1/2000 tentang Penataan dan Pembinaan PKL di Kota Malang dan SK Wali Kota Malang No 580/2000 tetang Lokasi/Jalan Bebas PKL. Berdasarkan SK Wali Kota itu, zona yang harus bersih dari PKL adalah ring 1 mulai dari Jl A Yani sampai Jl Merdeka Selatan, zona konservasi seperti Jl Ijen, kawasan militer seperti Jl Suropati, daerah dengan kemiringan tinggi seperti Jl Muharto dan kemudian jalur utama serta jalur padat arus lalu lintas.(st18)

DL Ditahan, Keluarga Ingin Damai KEPANJEN, SURYA - Keluarga almarhum Suparman (56), warga Dusun Mbodo, Desa Ngebruk, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang yang menjadi korban pengeroyokan suporter sepakbola, berharap kejadian serupa tak terulang kembali. Selain mencoreng nama Aremania, Suparman pendukung Arema. Mewakili keluarga korban,

Agus Wahyuwono (32), Ketua RW 6 Desa Ngebruk, Sumberpucung, menyatakan pihaknya sangat menyesali kejadian tersebut. Sebab Suparman pun pecinta kesebelasan Arema. “Sebagai pecinta Arema, Pak Parman juga punya beberapa atribut Aremania,” terang Agus. Agus juga menjelaskan, Rabu (10/10), kerabat DL (25), satu tersangka pengeroyokan yang

kini ditahan, mendatangi keluarga Suparman guna meminta agar kasus tersebut diselesaikan secara kekeluargaan. Namun keluarga Suparman belum bisa mengambil keputusan. Sementara Tommy Hartono anak Suparman membantah telah memprovokasi. Ia menegaskan dirinya tak tahu sama sekali alasan para pelaku mengeroyok dia dan ayahnya. (st17)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

DAMAR PROPOLIS

Efektif Atasi Alergi UJANG Supyan (50 thn) warga Cicaheum Ban­ dung, sudah 5 bulan ini kakinya timbul bercak­ bercak merah dan gatal yang teramat sangat hing­ ga terasa panas. Ternyata ia terkena alergi, “Gatal dan panas ini yang mem­ buat saya tidak tahan, minum obat hanya sebentar saja hilang sakitnya setelah itu gatal dan panas lagi. Akhirnya saya disarankan minum Damar Propolis, dan baru 1 botol alergi sudah hilang,” tuturnya. Ani (63 thn), warga Ci­ pinang Jakarta ini terkena alergi akut hingga bengkak di sekujur kaki dan me­ merah. “Selain alergi yang sudah masuk ke tulang saya juga terkena asam urat, akibatnya sudah 2 tahun ini saya tidak bisa berjalan. Kondisi penyakit ini tidak kunjung sembuh. Kini saya bisa bernafas lega, sejak mengkonsumsi keluhan penyakit reda, alergi hilang dan saya kembali dapat berjalan,” tuturnya. Propolis adalah suatu zat yang dihasilkan oleh lebah madu yang dikumpulkan dari pucuk daun muda untuk kemudian dicampur dengan air liurnya. Propolis bersifat disinfektan yang dapat membunuh semua kuman serta dibuat dari propolis murni tanpa campuran alkohol sehingga terdapat 250 mg dalam setiap ml. Sebagian besar penyakit dapat diatasi oleh zat yang dihasilkan oleh lebah ini, karena kandungan zat yang berfungsi sebagai antibiotik dan antimicroba. Damar Propolis, me­

join facebook.com/suryaonline

miliki kandungan murni dan kompleks sehingga memiliki lebih dari 60 manfaat positif bagi tubuh dan lebih dari 300 jenis penyakit dapat diobatinya. (DMI. 0013) Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi www. damarpropolis.com. SURABAYA: 031­ 31233856 / 081312722282. Apt Semarang Jl. Semarang, Apt K­24 Kutisari Jl. Kutisari Selatan, Apt K­24 Kapas Krampung Jl. Kapas Krampung. MALANG: 085321783602. Apt Garuda Jl. Mayjen Panjaitan, Apt. Kawan Jl. Kawi, Apt. Midica Jl. Kalpataru. SIDOARJO: 087853173322. Apt. Lilis Jl. Gatot Subroto, Apt. K­24 Larangan Jl. Sunandar Priyo Sudarmo, Apt. Sidoarjo Jl. Gajah Mada. PASURUAN: Apt Pasir Dua Jl. Dr. Wahidin Soedirohusodo, Apt Rachmad Jl. Panglima Sudirman. LUMAJANG: Apt Aviesena Thieb Jl. Ahmad Yani. JEMBER: Apt Farmasi 99 Jl. Gajah Mada, Apt Bedadung 1 Jl. P. Sudirman. MOJOKERTO: 087880132411, Apt Pramita Jl. Gajah Mada, Apt Amel Jl. Gajah Mada. GRESIK: 081553827943, Apt. Kebomas Jl. Dr. Wahidin Soedirohusodo, Apt. Palma Jaya Jl. Banjar Sari. LAMONGAN: 085748745403, Apt Waras Jl. KH. Hasyim Ashari. KEDIRI: 087779871055, Apt Agung Jl. Letjen Sutoyo, Apt Trisula Jl. Hos. Cok­ roaminoto. JOMBANG: 081553827943, Apt Sugih Waras Jl. Mojo Agung, Apt Merdeka Jl. Merdeka. NGANJUK: 089674688070, Apt Wijaya Jl. Pang­ lima Sudirman, Apt Panggung Farma Jl. Ahmad Yani. MADIUN: 089674688070, Apt Menggala Jl. Dr. Soetomo, Apt. Sari Jl. Sudirman, Apt Stadion Jl. Mastrip. MAGETAN: 087779871055, Apt Bintara Jl. Pahlawan, Apt Firda Farma Jl. Pahlawan, Apt Harjo Kusuma Jl. Timur Pasar Baru. DINKES P-IRT No. 209321601308 SERTIFIKAT HALAL No. 01121077050812

follow @portalsurya


JUMAT 12 OKTOBER 2012 HALAMAN 13

SURABAYA

ESPASS’95 Sliding Merah (W) AcTpVr Ori L/D 37jt NG %77410778/78494744 Waru

HONDA JAZZ VTEC’06 AT KondisiBagus Hrg=137,5Ng %0819887684 / 031-70051775

PANTHER 96 GranRoyal Merah 67jt+Truck Hino 04 =130jt%085745952547-70806431

MAZDA 323 Th’83 Msin Enak Mulus AC.TP. VR Hrg Nego:03177752051/081235999502

Z.TROPER’94 AC Dbl/Radio/TP/VR Srt Br. Simo Tambaan Sekolahan 105%72968534

H.ACCORD’81 Aki Baru, Vr, Cat OK Hub:%031-72441804-085732229019

TOURING’01 A/T AcDbl Audio TV PW Ps Cl Silver Stone%77484377-087852336769

626 HB (L) Th’87 AC Dingin, Ban Baru Hrg:18Jt Hub:%031-77645169

XENIA Li VVTi Th’2009 Silver Deluxe (L) Tgn-1 104jt %70798201/83093156 Sda

HONDA PRESTIGE ‘86 AT 23Jt PS/PW/CL/ EM/AC/TP/VR Istmewa,Ngagel 127A PjkJbt

BYSON PU’89 BAK BESI kondMulus Surat hidup.KapasGading Madya 3/38%81077051

MAZDA ELITE ‘87 PS 23Jt PW.EM.CL.AC. TP.VR Istimewa, Ngagel 127A Pojok Jmbt

ESPAS’99 Sleeding Ac Dingin/Tr 43JtNg Body Klg;Brig.Katamso I/161%72125269

MAESTRO’91(W)SilverA/n Sdr AudioCD Terawat 44jt Jl.Tenis O-6 Sda%91357989

ROYAL’96 2.5 Bd klg AC/TP Spr Ist 66jt Ng.Rngkt Menanggal IIA/10%03170795508

FAMILIA’97(L)Slv Gold TgI L/D Ors Trwt istw!!Sgr %081230146700-77467049

D.ZEBRA’94 Artomoro Troper Ac/Cd Hub: Raya Pagesangan 28%77325254/72786931

ALL NEW Odyssey Mei 2012, Ass.All Risk, Nomer CANTIK.Ex Dokter:082157681200

PANTHER SPORTY’97 AcDbl/Ban+PjkBr; Semo lowaru Utr VI/11%70998169 Ls Pmlk 69Ng

FAMILIA 323’97 Hijau Glp Interior Msh Ori ACdgn Sgt Bgs 57.5Jt%03171030557

D.CHARADE’93 Winner (L) Istimewa (38,5Jt)Jl.Kenjeran %72931722

JAZZ VTec AT_*2007*_Hitam Terawat (137Jt) Kredit;BratangBinangun 63%83831777

Panther Long’91 Tgn1 L-Sby Ac/Tp/Vr/Ps 42,5jt istmwa 81757694/08973936848

Mazda Familia 97 W An.sdr hijau audio ist Dp30jtNego angs1612x27 %70623800

ESPASS PU’96 Bak 3Way Baik S.Pakai Wonorejo 9 RktTmr Pd.Nirwana%70055315

HONDA CIVIC TH’78 TP istmewa SDA.TT speda: 031 71202307

PANTHER LS Th.01 Silver Variasi Ful Audio TV Pjk Br 0816533571-03134112000

879984

879643

FAMILIA’97 (L)Asli Abu2Tua,Istw/Audio/Pjk Baru s/d2017 AnSdr 58JtNg%70838944

TARUNA CSX’2006 W-SDA HtmSlvr 100% OrsCat Tgn1 PjkBr Ex.Dokter%03172632270

GRAND CIVIC’91 Hijau Metalik Ac/Tp/Vr Hrg 54JtNego%085853045135

PANTHER LS ‘2003 Oper Kredit 30JtNego Hub:%031-70928600 / 087855767766

880132

879591

INTRPLAY’92 AcDVD/PsPW 38jt+ELITE’86 AcPwAudCL 25jt Kljudan10/45b%34484333

H ACCORD Exclusif th’84 AC/PW/PS modif, biru STNK2017,24jt NG %085730627210

PANTHER KAPSUL’02 FulvarAbu2 STNK Baru (90Jt)BsTT Mobil,Sidoyoso087853673606

MERCEDEZ

880213

879562

GENIO’93 Abu2 Metalik Barang Mulus Pajak Baru 63Nego%72745409

GRAND DELUX Pmk’96 CD/VR/AC/PW 59Jt Hub:%081332737675 Kedinding(Pagi/Sore)

880440

MOBIL DIJUAL BMW BMW 320i Th’94 Matic Hitam 55Jt Nego Hub: 085853369949 - 082139295245 879921

BMW 323i Th’98 Tg1(W)Hijau NopolCantik FulAudio VR18 Istimewa%031-70080801

879871

BMW 520E39 Slvr’03 KacaDbl Glas OrsCat VR Knalpothaman Nmr Baru(W):70950260

880250

CHEVROLET R.STOCK AllNew CaptivaDsl Head Unit DVD Display+PrkingCamera Dp20%%71620023

879860

OPTRA 1.8’04 Htm,Tgn-1,Ist 92jt Ng.Gelam Krajan RT.8/37 Candi Sda%78400078

880448

DAIHATSU

880435

880426

880298

880299

880330

880685

880285

ASTRA DAIHATSU New Xenia,Terios,Sirion. Paket Syariah Bunga Ringan%34441001 874159

ASTRA PROMO DP Xnia17jtn,PU 12jtn, Terios 18jtn,Sirion 13jtn READY! 78313993

DAIHATSU WINNER’91 TGNI —— Hub:%081330442767 ——

880656

XENIA Xi VVTi’10 HITAM 118JT Waru Hub:031-31225637

879506

879523

879580

879631

879833

879956

879427

879399

879416

879456

879598

879441

880614

880281

879762

* GEBYAR DAIHATSU * PU DP 8jtn,Xenia 18jtn,Sirion 14jtn,Ready 081230808030

Jual:XENIA Li 2010 hitam(L),trwt+variasi, Tgn1,all risk,112jt (083830053530)

Jual NOVA’90 (N) Abu2 Ac/Tp/Vr Sgt Istw Hub:70258435/082132689899

PANTHER Royal’96 Akhir(L)BiruMet BodiFulKalengSehat AC Nyes 71Ng %71579497

880572

880310

879838

FEROZA ‘94 Hitam Ac/Tp/Vr Istw Ors 49,5Jt %77147666

Zebra body tech sliding 92/93 AC,Wedoro PP perum kartika regency 19 waru

CIVIC VTI’01 Istw Ac/DVD+Tv/Vr A/n Sdri Tgn2 (L)%03183444411-081330078900 BU

PNTHR92 PPL Long AcTpVr45Jt&Strlet94 Ac TpVrPsPwEm 69Jt%087853625542/71421958

880575

880328

880052

Zebra 1.3 PU 3way injection 07 istimewa Tdp 17,5jt ang 1,7x30 hub.70623800

ODYSSEY ‘03 Abslt CBU Jpn Jeroan Msn Br Sgt Istw Lht Jam Kntr 081553291992

PTHR G.Ryl’97 BiruMet AcDbl/Tp/Vr Trwt; Wisma Indh N-9 Wonorejo Rgkt%71485454

880582

880240

TAFT GT’96 Indp Abu2(L)Audio Ban Baru+Taft’82 Merah Ac/tp TgnI%70486862

WONDER’84 Biru Laut 2Pntu INT ORS AcTpVrCLPs Tngger Kndngan7/105 %72749247

880486

880218

PANTHER PICK Up th’97 Hub: 8536737-081234372255

HIJET th’85 Stesen Mulus Harga 7jt Butuh Uang. Hub: 03170028168

JAZZ’04 Silver Gold Manual barang Sangat bagus 122JtNg%031-71896265

PANTHER PPL’95 (L) Abu Ac/Tp/Raceng Harga:57.5jt %71271628-081216102015

877504

877831

879349

DAIHATSU TERIOS TX Th2008 Silver Full Variasi Tlk Aru Utara 1/5%087854815474 879356

DJL Cepat Terios TX’07 Hitam (W)Istimewa %081331254363-70442268 Sidoarjo 879446

ESPASS’96 1.3 AcDbl/Rt Cat Asli An.Sdr Istw;Kendangsari XIII/5 %0811377120 879500

ESPASS’97 Ac/Tp/Velg Std 40Jt Nego;Ry Penjaringan Tmr 18%72767024/70987456 879609

ESPSS’97(1.3) AcDbl/CD Tgn2 Orsinil Cat Istimewa Hub:%77761599

879612

FEROZA’93 AC/TP/VR Ban31 Kaleng Krdt UM 20jt,Lebak Jaya 1/45A %70741464

879583

CLASY’92 Abu-Abu Metalik Orisinil Luar dalam A/n Pembeli Hub:7113 9704

879536

D.XENIA Xi 1.3 VVTi Sporty ‘08 Silver Sgt Bagus Tgn1 Pjk Br H:%08883213878

879555

MBL DAIHATSU:ZEBRA 1.3 Pdjoyo Troper’90 (L)VR.TP Mesin Halus 13Jt %71346825 880065

XENIA Xi 1.3’04 des Ac/pw/ps mrh maron (L)istw %71237653/081703903617 Dsi

880048

JUAL Mobil Lyn HN DaihatsuTrayek WaruSepanjang-Krian HrgNego%031-81026179 879851

ESPAS ZL 1.3 Silver’2001 Tgn1 Ors Bagus Terawat Bisa Kredit %082131242982

879848

TAFT BADAK’82 4x4 Aktif Body Bgs Msn Bgs 29,5Jt;Perum BGi G/17 %085735789190

880033

XENIA Li ‘2008 SPORTY 1000cc Hitam Barang istimewa Jarang Pakai:03171791118 879831

XENIA Li Delux Plus’09 Hitam(L) Kond.Bgs PjkBr108JtNg83192831/081230012199

879855

PROMO MURAH XeniaDp16jt GmaxDp10jt LuxioDp10jt TeriosDp18jt.bsTT!%78621867 879967

D.ESPASS ZL Xtra 1.3 Th’04 Merah Full Ors Cat Pajak Baru Hub:%40076518

879891

CLASSY’95 Abu2Met Ac/Tp/Vr16 Body Klg Istimewa Jl.Demak 185 %031-70987654

880081

ESPASS PU 3WAY’04 BIRU PJAK +Kir hidup siap pakai:03188186435

879990

DIJUAL CPT ZEBRA PICK UP TH’94 W-Sda Hub:Tenggilis Lama 4/46 T:71125943

879996

ESPASS’97+98 Sleding Ac/Tr/Vr Ist Cash/ Krd DukuhKupang Timur 7/24%5667723

880047

ESPAS PU’2006 Master UM Tot 15jt @1.47jt x35 DukuhKupang Timur 7/24%5667723 880040

ZEBRA 1.3 Astrea’95 Hitam AcTpVr Ori Dukuh Kupang Barat 31/6%081703446881 880171

ESPASS’95 Ban Pajak Baru 37Jt%03134576524 Taman Sidorejo L58 Krian 880143

FEROSA’94 Ac/Tp/Vr/Ps R31 Fulvar 48Jt Bs Opr Kredit Bu Cpt%72582431

880123

CLASY’94 W-Sda Abu2 Met Jl.Cendrawasih 58 Larangan Sda%031-81084442 880121

XENIA LI DELUXE PLUS th’08 Hitam Audio TV 108Jt NG%03170099354

880158

XENIA 1.3 Xi Deluxe Plus’07 M/T Hitam Istimewa Hub:%70361063/087852503919 880634

ZEBRA’93 Podojy Tropeer Brg Bgs Srt Baru ;Bratang Binangun 8/34 %082132505055

880658

TAFT’91 GTS AC/TP/VR Mobil Bgs 51jt Nego. King Safira A6/15 Sda%031-71003805

880445

880518

880376

DIJUAL XENIA Li’05 tgn I, 87jtng, terawat, siap pakai. %031-70607685 (T.P)

GRAND CIVIC’91 Merah Mls AcTpVr Pjk Br(S-Mlg) Int Org 50Jt%77615770 Spj

880550

880379

ESPASS.P.UP 2001.HTM.Body &Cat Orisinil. Msn Istmwh. 35Jt.Nego %03177499992

HONDA CITY’2006/2007 Terawat 145JtNg;Jl. Wiyung Indah 5 Blok K-11%77080893

CHRDE CS(37JT)&CHRMNT’86 LTD(37).K2nya L Ori Tgn1.%087855090021/083849842909 880704

Charade bakpo th 92 abu2 met AC/TV/PS/ PW/CL/VR MULUS Hub:(031) 78432365 880553

XENIA Xi 1.3 HTM’11 AKR Km13rb VR Ors (W)Tg1.pjk br.BsKRD.Rkt:081233994445 880313

XENIA Li DELUXE’05 Gold Met Komplit 90JtNg;Raya Semampir 98%72499993 880395

ZEBRA’90 Hitam + Mits T.120SS’92 Velg Racing Jl.Kenjeran 125%031-77283462 880403

ESPAS Pmk’98 Ors LrDlm AcDblTpVr 44Ng Rkt Menanggal Ky.Satari4/47%71317865 880483

D.Luxio X’10 Silver Tnpa Cacat Pjk Br Hub: %087853765948/70916646 Bs TT

880520

ESPAS PU’97.ESPAS PU 3Way Htm’03.Espas BoxAlm Antkraya’03 Htm 43Jt%92347907 880374

CLASSY ‘93 KONDISI BAGUS 36,5jt Nego Hub: 082143166292

PANTHER Hi-Grade’95 AC/TP/VR/PS/PW/ RPM Bagus Mulus Istimewa 59Jt T71274023 879839

PANTHER LS’02 W-Grsk CoklatMdhMet & TARUNA limited’00 Slvr NEGO. 081949844700

DJL Panther 2002 Hijau Dobel AC PW An. Sdri,Mulus Sekali Hub:Karang Asem 20

880254

880237

New CRV’03 hitam manual (B) 136jt nego,Pucang Anom Timur 2 %71669755

NEW HIGRADE’99 Silver Sangat Bagus Sekali%08121780085/71578516 Sda

880596

880590

HND CIELO’95 Istimewa Hub:70567213 Tebel Barat Rt01/Rw01 Gedangan Sda

IZUSU GRAND TOURING’2010 Akhir Hitam (W)Tgn-1 Istw%031-71007899/ 081331717557

880452

880437

GENIO’94 Akhir Hijau Met(W) Ac/Tp/Vr An.Sendiri Mulus %70486862

NEW HIGRADE ‘99 Merah Metalik 80Jt Nego JL.Demak 69%081330580655 Brg Bagus

880326

880322

PANTHER’95 PPL Pemakai Biru(W) Istimewa Mulus Ors AcDbl 59JtNg%081217837002 880707

PPL’94 Long Bgs AudioTvAcVr/S/Mjkt 56,5jt Simo Gunung1/48%70735746 LhtSore

880556

PANTHER’95 PPL Pemakai Biru(W) Istimewa Mulus Ors AcDbl 59JtNg%081217837002

880474

ESPASS’97 1.3 Merah Met Ac-Dingin Hub: Plipir 88 Sidoarjo %031-31384903

PREATIGE 89 ISTMW LIS Lengkap sehat total surat baru 38jt Nego 03134012386

Isuzu Phanther 2000LS M/T Slv Spt Baru HRG.109,5jt Nego %7386035-0811351148

FORD

Opr krdt HONDA NEW CTY 03 idsi ttl byr28jt pjk br.angs3jt sisa35x.72986922

880710

880302

LV’02 AC/Tp/Vr/C Clock Biru Met Istw Full Var 107JtNego %081332491113 BU

880679

HYUNDAI

PNTHER’03 LM Htm No.Cntik WA55TU J/Tkr Taft4x2 98JtNg70104220/083832200111

Ford Dbl KabinXLT 09SlvrMnl VR20Dadliner +Cuprollbar 4x4%0819887684/70051775

JUAL SUKU CADANG Mobil Korea”53 Motor” Tlp:(031) 34558853/77706153/5314270

879503

875974

PANTHER LM Smart ‘05 Silver AcDbl/VR 105Jt Juwingan 44 %71737573/83777748

FORD LASER 1.3’97(W) Ac/Tp/Vr Biru Istw An.Sdri 26JtNego%77521543/31110333

HYUNDAI AVEGA GL’08 Tgn1 dari Baru Palt L Abu2 Metalik %082132268820

KIA

880060

879532

FORD LASER’97 Milik Sdri(W)22Jt G.A.Kali Tgh1L-8 Tg.Angin Sda%081330340436

ATOZ GLS Automatic th’00 (L) Silver Memang Betul2 Bagus Banget%03170760824

FORD LASER’97 Silver AcTp 25JtNg %031-83670955

AVEGA GL’08,Tgn1,AC/MP4/Audio/TV/VR Km32Rb yg Tawar 90Jt Kembali %81047980

879574

880176

880700

HOLDEN HOLDEN CAMERA SL ‘84 VR Pjk Mati 2Th (L) 8,5Jt %081330340436 Tg.Angin SDA

879993

HOLDEN Premier Balap, Mercy Mini 200 PW,Kodok 1302 Th’74, VW Safari th’73 Citrun Dyna’74 Langsung %71551905 880468

HONDA 879460

GENIO Th’93 Body Kaleng Interior Ori Super Istw BU 65jt Nego %0858.5302.3021 879457

GEBYAR DISKON . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

EVO 3’94(ABU2)+EVO 4’01(Hitam) Terawat Istimewa Harga Nego TP%083890284888 880044

GALANT V6 Automatic’95(L)BiruMet Tgn1 Kondisi Sgt Trwt Sekali%08563011155

880075

L300 PU’05 Sangat Istimewa TgnI Bs TT/ KRD Hub:Jolotundo Baru 3/1 %70160074 880043

MITSUBISHI KUDA DIESEL’2000 Tgn1 Terawat Petemon 1/50 Tlp.08123214241 879890

PU L300 Th’2003 Solar Tgn1 Siap Pakai Telp: 03183004304/081938600022 879986

KUDA SUPER EXCEED’00 BSN Hijau Met (L)Siap Pakai Jual Cepat BU: 08175065818 879987

Mits GALLANT V6 Th’95 AT Slvr Ori Trwat 49JtNg T(031)71210708/081554477885 880219

MITS L-300 Diesel Ful Box 1996 coklat Barang Sangat bagus%031-71408439

880364

880512

CARENTPMK’01LENGKAPKONDSbgsaudio/ TV/ CD.Tambak sgaran6/47 %081703500499 879417

KIA VISTO’01 M/T (61jt),Carnival’00 Bensin (57,5jt)%83101061/70015527 Sda 879470

Kuda GLS Solar Silver’00 Harga 75JtNg Pondok Jati AJ-12ASda%085732989922 880595

L300 PU’10 Hitam (L) Kredit UM:19Jt Angs:3,3Jtx47Bln %0818396290

880340

L300 PICK UP Bsin’81(W)Coklat Kond. S.Pakai,Mesin Enak 23,5Jt%77689058Krian 880343

Mits LANCER GLXi 2002 silver 1600cc super istimewa % 0816537597

880602

MITS.GALLANT AT/00/Biru Mtlk/Std Org/ Istw/BU HUB. 08123234582

880473

COlt T120 SS’97 Adi Putro fulvar Psr Lakarsantri %03160411006/81600579

SZK PROMO Bns+DiscMnrik R.Stok,APV,SX 4,PickUp,MegaCarry,Splash TrmInden Ertiga &AllNewSwift%081241091388/70173327

KATANA 4x2 th 88 Biru Metalik VR/AC/Radio Pjk Baru%03172145777/08123211512

KJG KRISTA Diesel ‘2000 Kond Istw Wrn Biru Silver(W)Sda 110Jt%081554325426

APV X 2004 Merah Metalik Ac Dobel Em/Ps/ Pw/DVD/Cl 81JtNg%92126148

KJG SUPER’94 Shot AG 50Jt PS DBsedan AcTpVr Istw TTsedan Ngagel127A PjkJbt

S.KATANA DX’95 Ac/Tp/Vr Wrn Putih Ors 46JtNg;Manukan Lor 3L No.5 %70470520

DP & Angs Paling Murah Pu,Splash,Sx4,Erti ga,APV%031-70062803/081230453455

KIJANG’86 AcTpVr/AudioTv/Ps Stnk Br(24Jt) Bs TkrSpdMtr Jl. Sidoyoso08123242606

CARRY PIC UP 1.0 TH’08 Warna Biru Barang Terawat Krian Hub:031-71839869

PROMO SUZUKI Ready Pick Up,Splash,APV, MegaCarry%031-78187299/ 081216216253

AVANZA G’11 cklat met spr baru km25rb (N) 146jt diMJkerto 0818396170

CARRY PICK UP Th’97 (AE) Warna Hitam Siap Pakai 31JtNego Hub:031-78444465

CARRY’85 Bodi91 Tp/Vr Bodi Utuh Msn Halus 19Jt%031-71244149/081553300645

3UNIT Kjg Spr Nusa’92 Long (55Jt)&92(42Jt) &’87(34Jt)%77908486-081803170762

AVENTURA Adiputro’2001 TGn1 AcVr Dvd Ori JrgPakai 57jtNg%8672174-91758647

REALVAN’97 Ac/Tv/Audio/Vr Semolowaru 160B% 081332900435

J.KIJANG LONG Nusa’90 Biru Met a/nSdri ACdbl/TP Variasi 55jt Ng%081330343387

PODOJOYO’01 Hijau Met L 47Jt Prm Wikarsa E12 Mjk085850496121/081330975276

BU Cpt Katana’95 GX Hitam Ori LrDlm AcTpVr IstwSekali48,5JtNg%082332510583

J. KIJANG LGX’00 COKLAT MET 99jt %03177776563-0818391375

CARRY 1.0PICK UP’04 hitam Wsda istmwa siap pake diMJK 0818396170

SUZUKI Baleno’05 AT Hitam Spt Baru Audio Tv Hub:%031-40273087/77960833

Kijang LSX’01 Diesel biru met istw Ketintang Barat 3/176B %031-72524886

BALENO’97 (N-Mlg Kota) Hijau Mtl AC/TP/ VR Terawat % (031) 70048617 Dsi

ESCUDO ’04/05(1.6)Slvr FullVar Spt Br; Kedurus II/115A %03140273087/ 77960833

SOLUNA GLi’2002 AC/TAPE/VR Silver Mls 57,5jt H:082330830669

Carry’87 Station Merah Gajah Mada Ac Tp Vr 17.5jtNg %081553468888 No.SMS

CARRY 1.0 Podojoyo Tropeer’94 Srt Baru Bgs;Bratang Binangun 8/34%71990374

GREAT COROLLA’92 MerahMet Pjk Br Ori L/D,DVD/AC/VR %081330172326 BU Cepat

READY All Type SZK Promo Akhir Thn Disc Bsr&Dptkn MIO%72179200/08563135566

CARRY 1000 PICKUP ‘95 Srt Baru Nego BU Jl.Teluk Sarera 34 Perak T:77951313

KIJANG SHOT’90 Ac Tape Hub:Perum Griya Asri Kalitengah 2B-15 %081357499650

SIAPA CEPAT Dia Dapat ERTIGA Splash APV MegaCarry PU%72984525-082330848482

CARETA’98 AC/TP/VR Orsnl,Hitam,Istw Cpt BU 44jt Ng%77739941/0852.3004.0406

GREAT COROLLA SEG’92 Mrh Tua FulVar Ors Trwt Istw!!77467049-081230146700

SPLASH OTR 138jt/Disc 20jt BonusByk DP/ Ang Rgn APV,PU,Mega Carry,SX4,Ertiga Bunga3,5%%031-70825630-085257590532

ESTEM 1.3 Pmk’95 Abu2 Tua Met VR/PS/ PW/AC Pjk Baru Terawat 47,5jt%70862536

AVANZA G’09 Htm Vr Tv Istw TDP29,5Jt @3,392x47;INNOVA G’05 Htm Vr Tv TDP12,5Jt @4,3430x47%77412537/081703783321

879436

879558

879565

879576

879579

879594

879659

879742

880057

879873

879861

879858

879854

FUTURA REALVAN DRV’03 1.5 AcTpVr 63jt Ng STNK+BanBaru (W)HijauMet %83400655

879846

BALENO’2000 Biru Met Istimewa 82Jt Gayungsari 4/23 %77908486-081803170762

880267

880293

880303

46Jt 880309

880370

880612

880642

880654

880466

880460

880431

DJL SUSUKI KATANA GX ‘01 Sgt Istw Berbek III/8A %031-72026270/081249667899 880352

BALENO ‘02 Milenium Tgn1(L) HitamMet OrsCat&Interior PjkBaru Istw%83986999

880338

879577

879560

879743

880038

879775

880007

880014

880022

880026

880003

879905

880035

NEW AVANZA,Innova,Fortuner YARIS Bng 0% Bs TT Krd s/d 5th%031-70315681

880066

KIJANG LGX DSL’99 Akhir Tgn1 Dari Baru Gold Met Istw An.Sdri %083830281188

ESCUDO Nomade 99 Hijau Audio/TV 91Jt Ruko GBI 8 Pondok Benowo T:31177893

SUZUKI SWIFT’06 MERAH MET Dk.Kupang XXV/26%71943349

KIJANG SHORT’88 Model Grand Lkp Istimwa Warna Hitam T81229281/081332776706

880368

APV ARENA SGX Th’2009 Abu2,Harga:112jt Hub:081 330 553 193

SUZUKI SWIFT ST’08 Matic Silver (L)Hub:083831990961

CORONA ABSOLUT’95 Mnl 2.0AudioTv Gold AnSdri STNKbln8 MblIst 54JtNg72395884

880587

KATANA Th’95 Biru H:55jt Nego Hub:0858 5647 7524

SWIFT ST 08 A/T Burgundi 127,5jt Bs Krdit Jl.Wonorejo 10 Manukan %71729590

KIJANG DIESEL LSX’01 AcDbl,4Pw,Vr15,Full Audio 101Jt (L)Hijau%031-91103999

SIDEKICK’95 Km88rb Asli Ors Cat Total LrDlm JrgPakai 73Jt BU Cpt %72022225

INOVA G’10 Dsl M/T Htm Tg1 DrBr SgtBgs TrmTT MblKecil%77064635/08123066592

880359

LANCER ‘82 MERAH AC,TP W-sda BU CPT 14jt: 81308155/34526759

880055

879931

879936

879783

ETERNA89 DOHC orsnlTotal kond sgtPrima Elektrik smua jlnTotal:087853054378 880597

879777

880274

880325

880327

880252

880064

KJG LGX 02 Dsl CkltMd Met OrsCat fullvar Ac/Tp/Vr(M)%081231479797/70807051

879946

879947

879874

879878

880156

CARETA 97 AC/TP/VR Bagus Kaleng Krdt UM 17jt,Lebak Jaya 1/45A %70741464

KATANA GX’96 Ac/Tp/Vr/Ps Bagus Sekali Istw 49,5Jt %83118702 / 08973936848

Gret Corolla SE’93 1.3 W-Sda PjkTelat 3th Irit Kenjeran 206%70066206 53jtNg

880221

PICANTO’2009(L) KM 49Rb Silver Met Tgn1 Ban Baru Istimewa Hub: 0818304242

NISSAN SENTRA Th’90 AC,TP,PS,PW Istimewa 27Jt nego. %72457573

CARRY 1.5PU FulBox AdiCitra 09Tgn1 Jl.Pandegiling318-III SblhBRI%0811330734

BALENO’97+Soluna’03 Barang Bagus Cpt BU;Deltasari Blok V/9A %081331716169

*KIJANG Kapsul LX’02 AcTp (L)PjkBr 87,5Jt. Ry Manyar79%081357897399 bs KRDT

PAKET RINGAN All New Sportage,Paltinum ,Picanto,Pregio Dp 20% %031-9251 8069

NEW INFINITY Maxima’2000(L) BiruMet Jok Kulit Kf 3M Istimewa Hub:70960369

FUTURA PU’06 Ori TgnI Bs TT/KRD Hub: Jolotundo Baru 3/1 %70160074

Baleno 97 silver L/D ors istimewa asli(L) Ban baru Hub: 083856083367

AVANZA G th’2010 Silver Super Istw TDP 21Jt @3Jt-An Telp: 08123012382

VISTO ZIP Drive’2001 Istw Cash/Kredit Jl.Dukuh Kupang Timur 7/24%5667723

HOT PROMO New G.Lvina,Juke,Xtrail, Evalia disc bsr+bns.77784588/083831333030

BALENO’97 pmk Silver AC/CL/EM/PW/RT Mesin OK BanBaru 65Jt BU T082332637369

SZK ERTIGA,APV,Splash,PU Ready DP.Ter serah/ Angs 1,7Jt 08123241461-70131161

KIJANG GRAND’96 WRN HIJAU A/N Sdri.JL.Semarang 57B:03170096889

VISTO 02 Hitam zipdrive an sndiri trwt ry beji 51 %08885026671/08883899125

J.CPT NISSAN GRAND LIVINA’09 A/T Tgn1 dari Baru DrakGrey istw%081388092966

S.BALENO’2001 Hijau Met Ors Cat Tgn1 Dari Baru(Simpanan)%31152229/77672458

Katana 97 GX AC/Tp/VR HijauMet istw,Raya Lontar 154 %72474456/082142736855

LGX’01 DSL COKLAT AC/TP/VR L 117.5jtng:08123168681/085850230378

NISSAN X-TRAIL 2005 Hitam Tgn1 AT LampHID Jok Kulit Istimewa T081703576969

GRAND ESCUDO 1.6’04 Hitam,Manual Istw 118Jt Mlk Sdri Tg1 Nego%082264704177

FUTURA Aditputro’96 Pajak Baru VR/Tape /CD BU;Petemon Kali 84 %03160508989

BU STARLET’87 AC/RT/VR14 33jt Nego CPT %082335679123

OPEL

G.VITARA JLX’06 (M/T) Hitam Tgn1 Pjk Pjg Hub:70286884 (Bs TT/Krdt)

SUZUKI Carry’96 v Rec Ac Cat.Surat Baru Hrg 34jt jl.Tuban I/69 Hub70028168

J.CPT Kjg Super 90(L)Ry Ngambar Masjid sblh PomBensin 71552035/08573320075

880300

CARRY STATION’86 Ac/Tp/Vr Bagus Sekali; Jangkungan Makam No.3 Sby%71555633

KATANA GX 2000 Pmk L-Biru AcTpVrPs Bd Kaleng Ban baru 60Jt%08113460701

KIJANG LSX Diesel’02 Silver AC/Tp/Vr TDP 27jt angs2,188jtx47 %08563480209

880676

BALENO ‘04 MATIC Km70rb Tg1(L)Biru Mtl STNK Bln7(86Jt)%70178562/0816524562

FUTURA BOX ALMINI’03 Hitam% 081330529478/ 34927747

COROLLA SE SALON’86 AcDgn/Tp/Pw Pjk Baru Trwt 35JtNg%72906416/72877623

SIDEKICK’00 Drag One Abu2 Mtl Full Var Audio TV Hub.%72939012 cpt

JIMNY’84 Biru4x4 Cat&Msn Bgs Ac/Usb Ban Besar 32Jt Blk Samsat Sda%70077277

LSX DSL’01 CoklatMet Ors Miror Ban Br100JtNg Tmn Pdk Legi4/N2%081527721392

Jimny X-1’84 Trepes Cat DuaWrn Asli,4x4 Aktif,Tire Hanger VR%081235939522

FUTURA’92 Pdjoyo Hasback TP VR Abu2 L STNK/Pjk Br 29,5jt Hub: 88273249

FORTUNER G’08 HTM Bensin TGN1 Km 100 Rb (D) Brg diJkt%08123027256/ 081221 700099

ESCUDO 2.0_*2002*_Limitied Edition Orisinil Antik (90Jt) Kredit%83831777

SUZUKI READY STOCK+Bns,BngRgn PU DP11,7jt MegaCarry@2,3jt.Ertiga DP44,6jt. Splash DP20,6jt %31282155-085655077684

KIJANG SUPER’91 & FORSA’88 %031 -71890627/ 081217440559

879508

879567

ATOZ 2005 GLS A/N.Sendiri Hitam Istimewa Jagir Wonokromo 40 ATOZ GLS 2000 Ac/Vr/Audio/TV W-Sda Hitam%031-81949238 880382

J.TRAJET ‘2005 Harga 92Jt Nego. Manyar Kertoarjo 7/10 %08121753790/5946762 880430

ACCENT Bimantara’97 Km75rb Tg1 Ors CatTtl LrDlm JrgPkai 46Jt BU Cpt%92244445

880074

879856

880050

880223

880681

ATOZ(1.0)’05 GLX Manual MerahMet Asli-L Tgn1 70Nego;Kanginan 3/31%72554719 ATOZ 1.1 TH’07 (L) MERAH 77jt Nego Hub: 081335521717

KIA CARENS II TH’2004 MANUAL Istimewa Hub: 08123125446

880571

NewPICANTO COSMO’08MT Upt2 BiruAnSdr Spt Br;ManknTgh 6G/13%081330632939.100Jt 880678

880574

HYUNDAI ATOZ 1.1 GLX’2006 Tgn1 Orisinil Hrg.79jt.031-72724951

880611

ISUZU GRANDTOURING ’05an Sdr DVD, S.Pkai YKP Mdokan Ayu MA2/07 MA2/07,160Jt %60662266

879316

PUSAT DAIHATSU JATIM . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . TAKJUB

TRMURAH ALL NEW PICANTO,RIO Angs 2jtan/ DP Rngan+BONUS:03177416542/31314801

880667

MAZDA MAZDA 323 SPORT Pmk’90 1.5 HB Htm Ors L/D Sgt Bgs 35jtNG%70635899/28823445 879484

DAIHATSU SPECIAL AKHIR TAHUN . . . . . .. . . 1X25 . . . . .TAKJUB

876279

879376

880073

880249

880672

880464

OPEL KADET’85 M-Bangkalan Msn Hls AcDgn Pjk Br17JtNg Sukodono Sda%91436039 BLAZER Montera Th’2000 H.50Jt Nego Hub: %70882101

PEUGEOT JUAL CPT PEUGEOT 405 SRI’91 28Jt Nego. Hub: 77681077 / 34827888

879395

PEUGEOT STI LEMANS’96 (N-Malang) Abu2 Ori Hub:031-83718001 BU CEPAT! 879784

880695

879331

880095

880179

PAKET MURAH DAIHATSU . . . . . . .. . .1X25 . . . . . . TAKJUB

NEW DAIHATSU . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . TAKJUB

DAIHATSU PU DP 10JT . . . . . . .. . . . . . 1X25 . . . . .. TAKJUB

PROMO DAIHATSU . . . . . .. . . . . . . .. . 1X25 . . . . .TAKJUB

RENAULT Renault 18TL’83 msh ori lengkap luar dlm bagus a/n.sendiri %03178625369 880607

879346

880110

880198

PROMO ASTRA DAIHATSU . . . . . . .. . . . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

PRMO SPECIAL SALE . . . . . .. . . . . . . . .1X25 . . . . TAKJUB

880039

879949

879850

879863

879867

879952

879888

879959

FUTURA’94 HIJAU MULUS (M) Bngkaln 30jtng:082335833733/71348530

879997

Escudo1.6’04 Htam Mls Pjk Bru 113JTNg Jl.Sidosermo Airdas E95 %08179325344

879998

KARIMUN GX’2004 Ist FulVar 83.5jt Cash/ Krd DukuhKupang Timur 7/24%5667723

880053

880036

. . . . . 1X25 . . . .

SUZUKI SUZUKI A YANI . . . . . .. . . . . . .. . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

MALANG

879348

880144

880199

880173

PUSAT DAIHATSU JATIM . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

PAKET WOW DAIHATSU . . . . . .. . . . . . . 1X25 . . . . . TAKJUB

SOLUSI TEPAT PROSES CEPAT . . . .. . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

END YEAR SALE SUZUKI . . . . . .. . . . . .. 1X25 . . . . TAKJUB

DAIHATSU PROMO . . . . .. . . . . . .. . . . . .1X25 . . . .TAKJUB

880712

880493

880507

880501

880497

880307

880318

ESTEEM’94 (1.6) Hijau Met Komplit Ful Audio;Raya Semampir 98%031-34099992 880400

KATANA’93 Htm AC/VR/P.Ster/Audio.TV/ B.Baru 43,5jtNG. Raya Kedung Cowek 128 880390

KATANA GX’01 FulVar Ist Putih Pjk+2Ban Baru Hub:%70916646/08165417478

880528

TOYOTA 879373

879533

KIJANG LSX Diesel’01 Merah Ac Vr Audio TV Trwt 105jt%91709399 GedanganSDA

KATANA GX’2000 PUTIH Tp/Ac Bagus 60Jt%77987478

879433

879882

880080

880079

879976

880077

879992

879985

880142

880180

880165

880120

880153

880264

STARLET’88 Ac/Tp/Vr Terawat Gedangan Hub: 031-77010539 880296

STARLET Pmk’87 1.3 Tr/Ac/Vr Hrg (BK)26J tNego%085648008355

880305

AVANZA G’10 Hitam (W-GRESIK) istimewa KM 33 Rb Hub:08155037520/081330330585

880248

TOYOTA PROMO Innova DP 30Jt’An Yaris Angs 3,1Jt Ready All Type Hub:71554829

880245

JUAL TOYOTA Corolla SE’89 Ac/Tape/Cd/Vr/ Cl Pajak Baru %81273148/71430364 880579

KIJANG LGX’2000 Bsn Gold Orsnln An.Sdri Pajak Baru Istw 103JtNego%71302794 880628

KIJANG LSX ‘2001 Biru Metalik 105Jt Nego Hub:%031-70145499 880381

NEW COROLLA’00 (L) Hitam Ors Mls Pucang Indah K-3 SDA %08121689536 BU Krd

STARLET SEG ‘92 AC.TP.VR.PW.PS.EM Abu2 Met Mulus Sgt Trwt%70322485-5047176

CARRY PICK UP’86 Sasis Mesin Bagus Harga 15Jt%031-71240041

INNOVA E Dsl ‘08 Silver Pajak Baru Tgn I Dari Baru Siap Pakai %60585678

INOVA G Manual Bensin Th’2010 Bln 10 Pjk Br Km:11.000 203JtNg%082151120785

KATANA’91(L) Ac/Usb/Tp bagus Siap Pakai 38JtNg%83441711 Sda Lihat Sore

KJNG Nusa88 Long PS 6Sped 45Jt & Pnthr Hi Sporty97(75Jt)081230807672 Kttng

KATANA’86 Mesin Enak Bagus Siap Pakai Hrg 27,5JtNg%031-70149646

J.HARRIER ‘08 Tgn 1 Hitam Hot Seat 80000 KM Istimwa 490Jt Nego T.03188289221

REALVAN’97 Ac/TV/Audio/Vr 46Jt Semolo waru 160B %081332900435

ABSOLUT PK’97 (1.6 New Mdl)Putih Ors L/ D Bgs 63jt NG%081938086393/70635899

880172

Oper Kredit APV Arena 2011=40Jt Ng Bu Cpt%031-31397230 880190

880262

880255

880147

880195

880562

SUZUKI Pick Up New:87,5jt DP11,95jt angs2.249.000 Hub:Hendri %082141169755

880163

880203

880623

CORONA 2000 ‘80 AcTpVr S.Pakai 13,5JtNg Jl.Tumampel Dpn No.95%91707724 Cpt

880174

DAIHATSU

880705

KATANA’97 GX MERAH AC/TP Orisinil 60jt nego Hub:03171088838

880177

MOBIL DIJUAL

880694

DIJUAL CEPAT Innova Diesel’07 E Manual Silver Mulus %70491748/08123016050.

880182 880170

880673

J.CARRY Careta’99 Adiputro MerahMet Hub:087754267169 Banyu Urip Kidul 4/9

880160

880207

PAKET OKTOBER FESTIVAL . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

879815

SUZUKI BALENO’97 Bagus Kondisi Siap Pakai Istimewa Hub:71022408

TOYOTA BIG SALE . . . . .. . . . . . . . .TAKJUB

880012

880027

PEUGEOT 405 SR’94 Putih MT Tgn1 FullVar 39JtNg;Mulyosari BPD/C20-22%71029081

880206

879772

879887

Mbl PEUGEUT 306 ST 96 (L)Ors Mls sgt Bgus 42Jt Nego.Hub %72957606

880148

880260

879584

SUZUKI DISCOUNT Heboh,UangMuka/Angs Suka-Suka,Ertiga,Splash,Pick Up,APV Bs Lr Kota&TT%031-70988393/081216297000

880314

879735

880211

879509

CARRY 86 Troper Piala mas 15Jt Ngo Jl.KH. Abdul Karim 40 dkt Terminal Rngkt

880706

READY PAJERO Outlander Mirage Krdt s/d 5Th +Bonus BsTT%78331191/081931530691

GRANDIA 2.5 A/T ‘2002 Hitam hub: 085722650999

DJL-Yaris’06 E KM.70000 Tgn1 128,5Ng Telp. 0819887684 / 031-70051775

880159

PICANTO’08 FulVar(93Jt)+H.Atoz’06 Fulvar (75Jt) SidotopoWtn 20A% 087855470729

880699

JUAL Cepat! H.Cielo’97 Manual Istimewa 75jt Nego Hub:9158 3689

879865

FUTURA 1.5’04 Full Box Antika Raya Istimewa Siap Pke,Pjk Kir baru%70002772

879510

NISSAN

MATRIX 02 (W SDA)AC/TP/VR/PS/PW/EM Mulus 69Jt NG.Rkt Mngl Hrp B25%70032339

880547

879766

879601

PROMO Lucky Dip Dp25%,Bng 3,88% Juke,G. Liv,March,Dll%71293871/081332525940

FORD LASER’83 Merah Siap Pakai Hrg Nego %087856604493 Jl.Bgj.Katamso I/35

FORD 97 (L)Hijau Ac Bdy OK 26,5Jt NG. Beri nginTmn SDA.%03181377102/77376534

879495

AVANZA SILVER E’2011 Akhir Istimewa (W) Sda Kota Siapa Cpt-Dpt%031-70741234

879754

FORD LASER’97 AC Dingin STNK Baru Kond. Sgt Bagus%081935050100/031-70565693

879412

SIDEKICK’96 Bgs Trwt Tebel Timur RT.1 RW.6 Tebel Gedangan Sda%0813.3188.5546

KIA CARENS II’2005 Matic 7Seat (AG) 98Jt %77908486-081803170762 Bs TT

880169

880324

Mercy c180 Th’95 Avantgarde Blue Istimewa Km109Rb 76Jt Nego T(031)72375557

880372

880535

879570

PAKET RENYAH DAIHATSU . . . . . . . .. . . . . 1X25 . . . .TAKJUB

879807

JAZZ AT’04 IDSi Triptonic Tg1 PjkBr Gold SiapPake%03171611550-8434087 BsTT

PRESTIGE’87 Pmk Mobil Bagus Mesin Enak Pjk Baru Dlm Ors(32Jt)%031-77248257

DAIHATSU

PANTHER Golden’93 (L)Hitam Ac Dbl PW/ Gril Ls 43.5jt%71271628-08563286789

ZEBRA’92 Pick Up Bak Bordes Puri Indah U26 Sidoarjo %72 057 057

879404

880561

L-300 PU Box’08 PWStir OrsCatKm44rb IstimewaSekali 108jtNego%081331100600

NEW ACCORD’04 Htm M/T (B) Bgs 150jt Bs Krd Wonorejo 10 Manukan %081330200922

880645

MERCY TIGER Diesel’80 Bodi Mesin Mls 30Jt Jl.Pasir Ry 06 Gdg%081235564949

879455

FUTURA 91 TROPER AC/TP surat Pnjang 26,5 nego. KLjudan Gg.1 HKSN 08226419 8250

879792

880617

RANGER DbL Cab.’08+09 Putih Silver XLT & Base Bayak Pilihan %7287 8484

880015

JIMNY’84 Putih 4x4 Aktif BanExtra Grip BodiOke PjkBaru 35jt %72712840 SDA

Realvan 1.3Futura’95 (43) Hijau Jl.Medokan Asri Barat 6/i-17 081331150105

879914

880598

879450

MERCY New Eyes E230 Th’97 Biru Tua Mtlk Asli-L Super Istw S.Pakai%71953383

879534

LS’2008 Turbo Euro2 merah Jok kulit Ori Istimewa (P-Jbr) %081333413999

880462

880600

879615

KATANA GX’95 (L) AcTp Vr BiruMet Ors LuarDalam Bagus HrgNego%085331525217

JWL L300 PU’83 Mesin Body Bgs 26JtNego %77494057/085736919378 Bogangin 1/31

880422

880714

880516

879378

FUTURA Th’92 Podojoyo Troper TP/VR STN Baru (L) Sangat Bagus %031-81299837

880046

CRV ‘01 HTM SRT BARU 109jt Bisa Krdit Jl.Wonorejo 10 Manukan% 085733541238

JAZZ’06 Hitam No.Pol L99 Jok Kulit R17 Ban Baru Hrg 135JtNego%081357191551

880135

879347

SUZUKI HEBOH Dpt DP/Angs Suka2 Sesuai Keinginan Anda.ERTIGA Angs 2jt,PU 1,7jt,SPLASH 2jt,APV 2jt bs L.kota.BS Tukar Tambah%083832000084/03181222411

FUTURA PU’04 3Way TgnI 47,5JtNego Hub: Jolotundo Baru 3/1 %70160074

879813

PANTHER TOURING’2001 H:Dukuh Kupang XXV/45 %71955252

879948

878001

KATANA GX’2001 W-SDA An.Sdr J.Cepat 61Jt;Sidokare Asri AG-1 SDA%91677086

MITSUBISHI

879963

880684

880021

877875

SPLASH 27Jtan,APV 37Jtan,Ertiga 1Bulanan Hub : 031-83009560/081515454151

BEST PickUp’12.MegaCary Xtra Untung& LuasBak2,45x1,67M Dp5jtCptKrm 70002191

880560

JAZZ IDSi’05 Merah Plat-N Pjk Pjg 120JtNego %03134477224/08563449995

879582

877503

PROMO DP.5Jtan Splash Swift Pick Up APV s/d 5Th Buktikan 031-70002191

SUZUKI CARRY’87 Rd/Rc Body Tugas Kita Hasback Sepanjangtani %031-72388352

2

880482

879589

SUZUKI GEBYAR DISC UMC splash DP16jt,indent ne wSwift+Ertiga%72915637,087855794999

880630

880619

879552

MOBIL DIJUAL

H.ACCORD’87 Biru Bodi Mesin Mulus 27Jt%031-70884716

OUDESEY’03 Warna Abu2 Oper Kredit H.40JtNego %03171388677-081939840900

HONDA CIELO’95 W-SDA STNK Baru An.Sdri 65JtNg H:081358271954/031-83681851

SURABAYA

880272

880715

879494

880122

879458

879403

879410

879406

879479

INNOVA E’05 SIlver Met Full Variasi Jl.Pucang Anom 5/49 %71087660

879502

880323

880270

TYT LGX’03 1.8 BENSIN MT Hitam Tg1 Hub:081330898122 880332

COROLLA TWINCAM’90 AcTpVrPsPw Putih Pjk Panjang%71298417/08151686599 Bu 880567

GREAT COROLLA SEG’92 BIRU Ac Tp Vr Hub:08155245377

880565

LIHAT HAL 14


14 AVANZA E VVTi’08 (L) TNG 1 107jt,Deltasari %08123614861

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

JUAL CPT Isuzu ELF’05 Box 20Feet Putih Kondisi Bgs H:Bp.David%081216222223

GREAT COROLLA’94 SEG Hitam Orisinil Luar Dalam Hub:Berbek 3C/34 %70454192

880653

T.GREAT’92 AT & STANZA’82 Hub:Kutisari Selatan 52%72513900

880664

880622

RUSH Tipe.S Matic’07 Htm Tg1(L) JrgPkai Mls.Skli Ori 149Jt Ngo T0811343538

880449

KIJANG LGX’99 Akhir Diesel Pjk Baru Mulus Istw J.Cpt%70797748/0818337844 880532

LGX SOLAR’03(L)Sby SrtBr Silver Sempeng Cat Ori FulVar 135JtNG%03160715154

880702

GREAT COROLA SEG95 BiruMet F.Audio;K.Nawa wi Rt6Rw1 35A PjkGdonganWadungAsri 880414

OPR KRDT AVANZA Silver 2011 Tipe S. Angs 4Jtx21Bln DP73JtNego%085731859511 880353

KIJANG G’93 Shot Ac/Tp/Vr Mbl Bagus 55Jt. Pondok Mutiara CD7 SDA%082140439181 880627

AVANZA G ‘04 GOLD 109JT Gresik Hub:031-71025851

CAT TTL 3,5Jt,Panel 300Rb,Grs 1Th,Carbon Clean,Ondersteel CBU%081331585566

NINJA 250CC’2010 Merah Full Modif Serba 2 H:51,5jt%08123215492 / 71083343

PAKET AUDIO 1 JT tape pioneer 300rb,kc film 200rb,alarm 250rb,cover Jok 500rb.Tlp.71944426

SUZUKI

DAIHATSU CLASY’92 Putih Ori Luar Dalam Konds.Bagus,Istmw,Nego%081233372997

SHOGUN MAMIK’2002 Cakram Tgn1 Lengkap Istimewa 4,3JtNego Hub:031-77821235

DAIHATSU CHARADE’84/85 AC/TP/VR No.Baru STNK Baru BU %8604863

DIJUAL Sepeda Motor Shogun Tahun 2002 Warna Merah 3jt. Hub: 083856614656

TAFT GT 91 Wrn HITAM An.Sendiri Brng Istimewa Siap Pakai Hub%0341-900 6409

880049

J.SLH SATU.KRISTA’03 M/T 2.4 hitam+XTRAIL’03 A/T Silverstone:082131650999

880365

KJG’90 AC DBL/PS/RT/VR 41jt+KJG’88 Ac/ Rt/Vr 37jt.Kalijudan 10/45b%88286555

880592

879924

880576

100Rb MRH Kjg,Pthr,APV,Xna,Lxio+Sopir”H ALIM” 5013744/70102636 PinBB 27604FDB 876903

“PASTIMURA” Rent Car Avanza, LGX, Xenia, Dll Hub. 03170178144/ 087854108444 879387

CM 100 RB New Avanza,Xenia+Sopir Bs Drop ACH.DONIE 72886522 / 081515117522 879634

PICK UP Trm Carteran Dlm&Luar Kota Sopir Pglm%03183444411/081703272007 Mrh

879741

DISEWAKAN MOBIL+Driver Harian/Bulanan Hub:%71288219 / 081553815758 879727

“CIM”Bus AC Jl Pemuda 120 Sby %50357495035828-78262221-60702415 *CAHAYA UTAMA* Rent Car. Avanza,Xenia +Driver Mulai 300rb/Day H:03183353363 880031

sewa mobil apv avanza rp100rb bs lr kt/ juanda hub 081216709129-03170511675

880625

880226

YAMAHA Jupiter 07 MrhHtm CW+Vega R 07+Revo 09 %78404913/085852276475/Rkt Lor 5/30 879497

MIO’2010 Biru CW Kondisi Mulus Pemakai Hub:71958254-5026572 879820

JUPITER-Z CW’09 Ors Bgs Trwt S-Mjkt PjkBr 11,5JtNg An.Sendiri%081231317553

880005

VEGA TH’2008 CW Bagus Terawat Jl.Bulak Cumpat Barat 4/17 %031-70295952 879898

MIO SOUL TH.09 HIJAU PLAT(L) Hub:081231962970 or 03191704375

880145

J.CEPAT Yamaha Mio Th’2011 Hub: %031-71254823/085730987950

880391

JUPITER Z’08 CW Wrn Hitam Perak Mulus & Grand’93 Hitam Semua Tgn1%71795533 880279

MOTOR DIJUAL HONDA

MIO SOUL GT’2012 Bualn 5 Masih Gres, Garansi Lkp;Kedinding Tgh I/1%77770357

ALTIS ‘08 HITAM PAJAK BARU KM 42Rb 205jt Nego,Hub:082143166292

VARIO’09 Pmk CW Htm Pink Mulus(L)9,8jt Ng Pasar Sumput Driyorejo %70241712

MIO’2012 Hitam Plat W BU Hrg.10Jt Bisa Nego Hub:71637438, 081231679696

880669

879614

COROLLA A GREAT SEG’95 TGN1 ORS Bagus Jl.Raya Margorejo 5 Sby 082142741827

DJL Vario CW’10 Merah Hitam(L)Pajak Baru. 11.5JtNg.%36003399.Dharmawangsa 72a

TIMOR

CRDT Mtr Br REVO Fit DP300rb Ang:493rb BEAT Dp800rb Ang:559rb %03177434694

KJG’04 LGX 1.8 AT Slv Istw DasborCoklat(L) ExDokter Simpanan T(031)21018698 880689

880680

Timor DOHC’2000 abu2 met Ac/Tp/Vr/Cl ori L/D istw W-Sda 50jt 081230822078 879626

TIMOR DOHC Slvr’99 Bgs Dingin H:WatuTulis Smping PabrikGula,%8970846 Pemakai

880542

TIMOR DOHC’1997 (W) Biru Tua Kondisi Bagus & Terawat Sekali %087852796805

880378

VW VW KODOK’74 1303 Coklat Muda Istw Khs Penggemar;Rungkut Asri Timur 13 No.1 880076

NEW VW GOLF PAKET BUNGA 0%,READY. RUDY (08563071353) / (085231716029)

880217

MOBIL LAIN-LAIN

880311

879540

879586

JUAL GL Max’2003 Mulus An Sendiri 6jt Hub:082141221510-70137953 879868

KREDIT MOTOR HONDA BARU Dp suka2 di jamin Acc/Promo terbatas Hub.77556797 879819

LEGENDA2’03 (L)Ors Mls Istw 99%.Wedoro Utara 7/10 Waru(Dkt Rewin)%34514675 879790

MEGA PRO’09+Revo’09 (W-Gresik)Jual Slh 1 Jl.Bulak Cumpat Brt 4/17%70295952 879901

CB 125 MEX’90 Md CB Gren’93 S.Fit’06 RS’76 Hub:Karah 4 No.57%78020013 880078

KREDIT MOBIL Cari Sendiri.thn 91-99 : kredit s/d 3th.Thn 2000 keatas kredit s/d 4th.hub:031-70080050 / 70080011 873983

KREDIT MBL/BU Jam BPKB 6%/Th.Th’86 s/d Th’12 Bisa4Th%70766556/087858866556 879478

KREDIT MOBIL BEKAS BS CARI SENDIRI. Hub: 71195447/081333008287/08165436792 879944

KREDIT MOBI Bekas Bebas Cari Sendiri Butuh Dana Jg Bs Mulai Th’86 Bs Smp 4th Bng Mulai5,3%%70745253-08123127253 880648

TRUCK

NEW REVO 2011(7,9)+2010 (6,9)+ BEAT 2010 CW (10,5) a/n sendiri:03170803095 879982

JUAL MEGA PRO CW’07 (W) Hitam Mulus Tgn-1 (12,4jt Nego) Hub:0856.4879.4104 880387

GL 100 ‘81 Bodi CB 5jt NG Perum Citra Harmoni Blok D3 No 12 T:085733216663 880470

SUPRA 125TR ‘2010 AnSndiri TgnI 11,5JtNg - FIT New ‘2006 5,5JtNg %71712890 880396

Vario’10 hitam-merah hub Aspol KetintangBaru II/J-4 %72696227/08121788723 880589

Jual Self Louder Nissan CWB520 6x4 RF8,Colt Dsl 120PS 4x4 ori:%081357787979

879853

FIT’06 =37 Leg02=3Star95=25 Prma90=23 Max02 =45 Sgn06=36 Crptn00=33 %70043005 880540

J.Truk Mistsubishi’90 100Ps Roda6 Bak Besi55JtNg Ry.Trosobo 8%081330387035

SUPRA 98=38 Gran96=3 ‘91=24’98=34 Shgun 96=25 Alfa93=15 JojoranI/93C %77100533

TRUCK ELF’96 FullBox Adicitra SrtBaru Ors;Bratang Binangun 8/34%082132505055

Supra X 125’07 Tgn1 Milik Sendiri W-Sda 7,6JtNego%71841855

880265

880375

880479

880663

SURABAYA PUSAT

RUMAH DIJUAL

KOST

J.RMH Jojoran I LT/LB 70/91 SHM PAM Dkt UNAIR. TP H:%81714466/085852330073

KOST HARIAN Di Kutisari Sby Dan GDC Depok Utk Keluarga Baik2 Promo Mulai Rp. 75.000/Hari Hub:031-34963780 / 081231 062242 / 081803130791 Pin:321845DE.@

879599

J.RMH 6x20 SHM Dukuh Setro Rawasan 3/27 3Kt2Km 385Jt Hub:51503479/70272636

879857

880471

MOCHIN JL.CPT BARU MOCHIN MODEL SUPRA X ’2010 Rp.6jt off the road Hub: 0888035 19790 879980

MOTOR LAIN-LAIN DiJual Cpt BU 2Buah Gerobak Kaisar’03+’07 Hrg Nego%031-78280988 880134

MOTOR DICARI SIFA MOTOR Cari Sepeda Motor Segala Merk Harga OK H:(031)77540413/34664555 876176

DCR MOTOR Sgl Merk Harga Sesuai Dgn Kondisi Barang&Pasar Luar%031-70800332 879624

ANDA JUAL SEPEDA MOTOR? Jl.Gembong Sawah Barat 63 Sby %70526617/3715147 880319

SAYA CARI SHOGUN’07 Keatas Cakram Dobel CW Yg 90% Cpt Serius%031-70118111 880657

DICARI SEGALA MERK SEPEDA MOTOR. Harga O.K.E. Hub: 031-72009479 880513

VARIASI/SALON MOTOR KF 3M Dpn450rb Asli(Grs7Thn)MasterPieceF ul 1,2jt(IR 90%)HID750&AnKrt72498168

879938

MALANG MOBIL DIJUAL BMW

879955

J.RMH Lt71 Blk Tkt 3Kt Kmd+Dpr Krmk Fas Lkp %031-31234929-081908064588

880456

STAND DIJUAL DIJUAL STAND PGS Lt.3 Blok H-2/3-5-6 Strategis Hub:Bu Lis %081332204641 TP 879728

STAND DIKONTRAKKAN DISWKAN STAND U/Jual Makanan, Mojo pahit 1 Smpg Kampus WM Dinoyo %08993321113 879607

TEMPAT USAHA LAIN

DJUAL RMH Baru 10x20,4KT,Pakuwon City, Palmbeach F12/23&F12/25 %082131870888

879864

J.GEDUNG 3Lt & 2Lt Jl.Sikatan 19 & 11-15 Fas Lengkap T.031-34433315 880256

SURABAYA TIMUR KOST FasLkp PDAM,PLN 300rb/Bl dkt UPN, MedokanKampung no.5 Rkt 085655006000 880137

Terima Kost P/W Single,KM Dlm,Jl.Kedung Sroko 65 %5035175 / 77561696 880259

200rb/Bln(Mewah),50rb/Hr *Free Wi Fi 03160754272 Ada “Cafe Resto”Sgt Tajir 880490

SURABAYA SELATAN

879757

879983

879977

ESPASS ZSX 2001 ACDbl/VR/Ori L/D Istimewa 53JtNego Hub:%0341-7619509 879942

ALL new Xenia DP.17jtan, Ter.20jtan,Sir15j tan,Lux16jtan% 9071090/081333766689 880109

CLASY’91 N Pjk Br ACdgn PS PW EM Rmt Sangat BAgus Skli %930 2 888

880453

BODY TECH’94 Sled Biru Met AC/VR/TP Full Ors %734 77 10 / 081 233 10 12 70

XENIA XI06/07 VVTi AquaBlu Tgn1 Mlai Bru Orisinl Sporty%7644495/472974(TP) 880425

OPER KREDIT XENIA’2011 Akhir Li 45Jt Kurang 35x3,5 Bs TT Mobil%08175011673

880373

TARUNA SILVER 02 EFI Istw Srvs Resmi Daihatsu 114JtNego%8431150 Jm1 Keatas 880517

ZEBRA PICKUP 91 Biru N-MLG Pjk/KirMati 2Th 13,5Ng%0343-7742322/081333398445 880529

CHARADE G10 CX88Akh N-MLG CatOri L/D Abu2 MsnEnakKrg AC/RMT/RC 29,5 %7586119 880551

NEW XENIA DP19Jt Terios 20Jt,Luxio 17Jt, GranMax 10Jt ProsMudah&Cpt%9572750 880554

ZEBRA1.3 90 MsnOndstl WD TP TrprTgsAnda Abu PjkTlt 19JtNwr17,5Kbli%9379827 880608

XENIA1.0 DP17,5Jt@3,7/Xnia1.3 20.8Jt@4/ SIRION 15,8@4Jt % 7802288/bb.25F4FDE5

880639

TAFT GT “96 4x4 Biru Tua Plat (S-Tuban) 45,5JtNego Hub%0341-7803078

880337

HONDA HONDA CITY EXi 1.5’98 Hyperinject PW,VR, PS,EM,CL AC Dgn,Irit Nyman%9395488

CRV AT 2000 (L) No Pjg CoklatMudaMet Istmewa 112JtC/Krd:RyJantiBrt7%346089

880469

Kont Wisma Penjaringan Sari T17 3KMTlp Pdam Pln900W %72775936/085731178417

880548

DIKONT RMH;Rungkut Harapan Blok D.10 (6Kt, 3Km)Hdp Tmr&Taman 26Jt/Th%70974952

880371

TANAH DIJUAL TNH 7x15, 6x15 Cash/Angsuran Medokan Ayu Prspk 77517060, 91560077, 70385489

871114

Tanah kavling murah Gunung Anyar Tambak Harga Rp 95jt. Hub:03171880134

879945

SUZUKI FUTURA 1.3’1994 Hijau Tua Met Bagus 37Jt Nego %085755055569

J.CPT BU H.CITY Z 2000 Biru Tua STNK Baru IStw/Ori/Trwt 85JtNego %728 9888

ESCUDO 1.6 Th2004 (L) Abu2 Metalik Istimewa 121Jt C/Krd:RyJantiBrt7%346089

880099

880175

SURABAYA BARAT

880192

RUMAH DIJUAL

TANAH DIJUAL

PERUM MBS . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB

WEDORO ANOM . . . . . . . . . . . . . . . . .. 1X25 . . . . .TAKJUB

880184

879227

CARRY STATION WAGON ASTRA 88 Istimewa 28,5Jt:Jl.Raya Janti Barat 7 %346089

DIJUAL ACCORD 84 Interior Original Tgn Pertama Barang Bagus %(0341)8913590

FORSA 88 HITAM (N-KOTA) Istimewa Ori L/D 30,5JtNego Cpt Dpt %0341-731 6838

ISUZU

SUZUKI PU Megacary EXTRA,LbhBsr Lbh Tangguh Irit DP20Jt AngsrRingan%3199515

880536

879230

YARIS E AT 2006 Biru Istimewa 135JtC/Krd:RayaJantiBrt7 %346089

879215

879211

879141

879118

TIMOR SOHC97 Ori Variasi Htam 47,5jt KhususPmakai%08563543457/085238899049 879691

TIMOR DOHC’97 Hrg.50Jt-nego Hitam (N) %081333346665/9167559 879705

VOLVO

KIJANG KOTAK 1985 AC TP VR (N) No Pjng Biru 23,5Jt%9455999/081.233.111.961

VOLVO 960 Hitam Gl2.3/3000cc Cepat Dpt45jt/65jt Hub:085755705347/6531737

10JT DAPAT All New Avanza/Veloz Ready Stock %0341-7558090/08123187171

MOBIL LAIN-LAIN

879317

LSX’01 SilverMet Diesel BanBr N-kota AC/ TP 112jt %0341-9325410/08125285691

879344

J.Cpt INNOVA Bensin’05 Akhir Silver N-kab KM Rendah 152jt Ng%081233462370 879345

LGX DIESEL 99 (N) Biru OrsCat Konds SgtBgs Terawat FullVar%082.333.511.945 879563

HANYA 27JTAN Angs125Rban/Hr BwPlg New Avanza,ReadyStock Innova,Yaris,Rush & Fortuner%0341-7702442 PinBB 219527D5 879518

LGX DIESEL Th2003 ACDbl/TP/VR Istimewa H:%(0341)700 9900 / 085 333 310 088 879498

879710

KRD MBL CR SDRBALENO97(20/1.7) Xnia Xi09(33/3) T120SS PU10(26/1.7)%8170807 879635

JEEP ROCKY TH94 4x4 ISTIMEWA 71Jt BU Hari ini%7745018

879248

TRUCK COLT DIESEL 95 Utuh Trwt Skli Siap Lgsg Krj a/n sndri%7324543-085815170968

879712

MOBIL DICARI Cari FUSO Figter/Hino utk Disewa Blnan (S.Pake) %08523305446

ERTIGA READYDP32Jt,Splash DP15Jt APV 25Jt/Ang 2,4Jtn BonusFul%0341-3199515

NEW TOYOTA READY STOCK DP20Jtn Bnga Rgan ProsCpt&Mudah%9527552/085 333399239

SIDEKICK DRAGONE 99 Pth(L) OriL/D AudioTV 87JtNgC/Krd%8144090/ 081703300899

KIJANG INNOVA V Th06 Silver Tgn1 165JtNg +GREAT COROLLA 94 SEG Abu2%7624567

SPLASH 2011 Silver (N-Kota)Tg1 An.Sdri Wnt KM17Rb BsBantuKrdt%082330057925

Dijual Kjg Th83 25Jt Nego Jl.Musi 23A Malang Hub:Pak Sudiono %081252350958

Djl SUZUKI Careta’97 Hijau N-Kota Brg Bagus Hrg.48Jt/Nego Hub:081331007500

NEW TOYOTA Yaris Dgn Harga Avanza.Bs DP.20Jt %081330107784

MEGA PRO, Des 2011, km 700, 18 Jt, Sadewo 52 Polehan MLG %081553366947

Djl.Cpt Futura RealVan 1.3 Kondisi Bgs Kaleng Th91 39Jt Ng Pjk Pjg%7089498

CROWN COMFORT Diesel 3000cc Hitam, Bagus 75Jt Hub:085755705347/ 6531737

KREDIT HONDA Baru, Revo Dp.300Rb, Beat Dp.800Rb %5191333.Lgs Kirim

NEW ROYAL 99 AC Doubel CD TV Kond Ist (N)Tgn1 BiruSafir H:Bawean 3%9995555

SWIFT’09 ORI AT N-Kt Tgn1 Mrh Hati KM22rb sptBr Antik 137,5Ng%081334310767

AVANZA G VVTi’06 N kota Pjk Br Ban Bru,Istimewa Hub:0341-705 32 11

CB MODIF TRAIL YZ.Mono Shok Siap Adventure 5,5JtNg%7680345

879802

879517

MAZDA

SUZUKI X-OVER A/T 2008 (N-Kota) Kondisi Trwt 143,5Jt H:%081.233.229.082

KIJANG G 95 Wrn Abu2 AC Tp Vr Interior Ori 63jt %9093993,08123535743

TIGER’94,Velg Racing Crom Ready N-Kab,BU 9,85jt/Nego%5150341/085649911582

879840

879810

AVANZA 2006 Silver (N-Kota)Tgn1 Servis Resmi Rutin 123,5Jt%0858 554 888 32

SUPRA X 125 “09 CW Dbl Cakram & Antik Fit X “07 Ist %0341-536 5599 No SMS

KIJANG SUPER KF40 AC/VR/CD 5Speed MesinUnderstel Sip (N) Grey%0341-9736240

Djl CPT Honda CBR250 th2011 Hitam N-Kota Brg Istw%772 1786 / 087859 001966

READY: Avanza Innova Yaris New Fortuner....Free Vkool Dpn %0341-9201818

YAMAHA

PANTHER ROYAL 97 Kond.Bagus Mlk Sndri AC,VR,Audio,Alarm 77Jt %03418610002 879115

BU PANTHER LS 2000 Biru Met ACDbl Mesin Enak Siap Pakai 105Jt%0341-7775053 879633

PANTHER GRAND TOURING 2010 Warna Hitam, Nopol (N-Asli) Terawat%0341-76388 88 879966

PANTHER HI-GRADE 94 Ori Istimewa Hub%0341-7805100 / 0852.3333.0019 879939

PANTHER GRAND ROYAL 97Merah Ors Cat OriL/D +ESPASS 95 Hjau ACDb %081252884918 879923

880613

* JUAL MAZDA HB323 “82 * Merah Metalik 16JtNego%081333519419

879205

MAZDA 323 Lantis 95 Pth VR18 Audio Jl.Lusi No.2 Prm.Srikandi(Sulfat)

879806

FAMILIA 97 SprIstw (L)Tg1 VR16 DVD/TV Msn Jos:MIO 10(N-Kab)9,5JtNg%5444903

879492

879490

879514

879507

879564

879688

879752

879979

APV GX 2006 Hitam AC No Baru Hrg Nego%082 335 259 984 880436

FUTURA SEMI BOX 05 (N) AC Tgn1:VISTO 03 ZipDrive(N)Smua ISTIMEWA BsKrdt M.Pan jaitan5(Mbetek)%7063977/08123250005 880525

880515

MERCEDES J.CPT-MURAH Mercy Tiger 200 Th84 Hitam-Pajak Hidup - 29JtNego %08813331332 879153

MERCY TIGER 280E Hitam’83 Siap Pakai 37Jt Nego %0857 36 029857

MITSUBISHI

UMC SZK READY Splash,APV,SX4 DP& Ang NEGO Inden Ertiga%9568253/ 082141959999

879557

879683

879711

879925

879934

880098

KJG LGX’99 N Biru Metalik Ors Cat Istw Jl.Ry Karanglo 51 %733 0509

879919

MOTOR DIJUAL HONDA 879424

879515

879937

880415

YAMAHA YUPITER’04 NKota Cat Mulus Mesin Alus Kondisi Bagus%081 555 77 2152

880412

MOTOR LAIN-LAIN

880459

NEW SX4 AT 2010N-Tg1 OriTtl 5500KM Biru 167,5JtNgHONY%9290878/081233160627

STARLET’89 Mlk Sndr Tgn2 ACdgn VR15 RT 39Jt Villa Sengkaling E-38 %460 773

BAJAJ PULSAR LS135’10 8,5Jt&Cymco’01 3,5Jt&Mio07 7,5Jt JoyoGrand R9%8117925

COROLLA DX’83 N-Kota AC/TP/VR Siap Pakai 27Jt %081 338 0241 95 / 319 11 33

SHOWROOM

880599

SUZUKI BALENO 2001 Plat(B) Nego %081. 333.273.550 Simpang Dirgantara 9 B9/14 KATANA GX 93 Biru Audio Ori BanExtraGrip %081.230.904.626 880636

LANCER SL Thn 82 AC/Velg Racing (17,5jt)%81.000.69

KARIMUN 04 CAMPAGNETg1drBr Ori 100% Antk Bku Mnual SrvcFkturAd(B) 82Ng %7658808

879753

880441

880419

TOYOTA YARIS2006 S/AT Silver N-Kota %081 235 470 909 880417

879135

879675

879505

SEWA MBLAvnza,Veloz 275Rb+Sopir% 8180 588/ 08566510206 sewalibom.blogspot.com

880583

880632

L300 Th2000 Mrh+Szk Carry 2006 Slvr Hub:Jl.Supriyadi GgIX/69A Mlg %322946

879481

879140

MOBIL DISEWAKAN

O.Krdt Innova’05 Bensin Hitam Type G DP75Jt Angsn 4.5Jtx26 %0857 5555 8333 880416

KIJANG LGX SOLAR 01 An.Sndri (N) Ors L/D Siap Pakai 120Jt H%(0341)7322917

MUSTIKA PROMO!! New Jupiter Z CW 10/11 UM1 = 600Rb Angs 485Rb x 36 Garansi 1th %771 8827 / 2844 041 880446

PASURUAN H.JAZZ’05 IDSI AT HITAM PJK BARU ORIS N-PAS H:117 JT Nego.HUB:081231397578

879258

879117

880533

NEW CITY’06i-DSI Silver (N)Asli Model Baru 136Jt Nego %082336068538

GALLANT 94 SILVER Mulus Ori VR18 Krom 7805100/085233330019

COROLLA DX’82 AC TP VR,Birutua NMlg(pjkbr)InterOrsnil 25jt %081335838787

STARLET SE 1.3 “89 Istimewa FullAudio (N-KOTA) AC/VR14 40Jt BU Cpt%3161972

JUAL RMH Lt 4058m2 SHM Pst kota 100M Drs-Ratu Kdr mall Hub 08123248805

RUMAH DIJUAL

STAND DIJUAL

RMH T66=195 T45=165 Cash Lunak2th Mastrip WrGunung Sby%83765556-081357284979

DIJUAL STAND Petak Terbuka Pasar Kapasan 1,2x1,2m. 7,5Jt Hub:%085648608246

BU CPT RMH ARAYA BLok F4 LT294 LB225 4KT,2KM,Grsi Nego SHM%081.222.079.714

880427

879462

879941

880101

880618

DIJUAL TNH PakuwonCity,Palmbeach Boulevard, FL2/19 & F9/35 Hub%082131870888

DIJUAL RUMAH Sidosermo blk plasa marina ,SHM,Lt130m203140140344-08819589816

JUAL RMH 200Jtan Minimalis Bagus BnsPgr Pagesangan IV/135 %77222219/72599707

J.CPT TNH 10x20 Blkg Gng.Anyar Mas Hrg :150Jt Hub:031-70344121/085645110280

Taman Puspa Anggaswangi Sda BU 36/91 SHGB Renov140JtNg%081330967489/60557060

CANCINEGORO ASRI T 36&38 galv,listrk, unitTrbatas @700rbn%77448232-70970842

880289

880385

RUKO DIJUAL 880692

880258

880167

J.RMH.SHM.LT 220/200 perum WISMASARI juanda.350 jt.Hub:081 331 392 988 880215

Rmh PPG Lingkar Tmr SdaPdam,Pln1300 Sudah Renov180JtNg%71906774/082132190100 880261

KOST

DIJUAL TNH&RMH 740M2 Raya Kedungturi No.10 Taman Sda %081393875685/ 7874409

KOST Bs KONTRK Margorejo22D Wonocolo lht Sabtu/Minggu(10pg-4sore)%31031344

J.RMH TP36/84 Citra Fajar Golf Lingk Timur Sda 125jt Nego Hub:031-91234578

880212

880350

880251

J.RMH T54 Lt136m Tandon 2Kubik Listrik 9900w;Perum Bukit Bambe AL-10 Hrg 210Jt Ng%031-77069483/085785255291 SHM 2

RUMAH DIJUAL RMH DELTA TIARA 6(Deltasari Baru)+Semi Prbt S.Pki,FulBgn12x20,1KmrUtm+Km,3Kt,1 Kp,2Km PLN4400 PDAM+Sumur,2Grs%0878 55493708 879468

879764

879767

879935

KRIAN RGNCY UM5jt,Angs1,8jt,C.House, W.Park, Free Bea%83800916/ 70032911/ 78622900/ 81250590/71448455/7069952 2/72554480 879778

Jl.RMH Lt.315 2Lt 7Kmt 5Kmd Garasi,Toko SHM Bohar Taman Hub:031-36026565

879801

JUAL RMH Kost2an 10kmr LT:306m2 Kutisari Indah Utara 4/73 Hub:085730176157

880711

J RMH TKT,4Kt+2Km+Pln+Pam=275jt siap huni bratang wetan 4/16A%085331175306 880638

880588

880257

880502

RUMAH TKT SHM Waru Strtegis 350Jt+Tnh KarangPloso Mlg Strgs 65Jt %31210500

880268

RMH MRH DiBwh NJOP;GnngSari5/26;7x14 FullBgn Petok 171JtNg%081230689746 TP 880662

J.Rmh 6x15 Perum Citra Tropodo Jl.Citra Mawar No60%03128816771/08819414168 880514

DJl RMH Type45;7x15.Pndok Wage Indah 2ii-21,dpn taman.70719305/081357579727 880308

880128

SURABAYA SELATAN

880413

880369

GRAND KEBON AGUNG SUKODONO KOTA UM 10jtan. Angs 1jtan. H:70872769/ 78445999

880635

“GREEN GARDEN MOJOSARI” RUMAH Ready Stoc, siap huni. Raya WISATA NASIONAL PACET. UM 15jt’an. Angs 500 rb’an. Hub: “031-70872768-085-733937888” 880651

RUMAH DIKONTRAKKAN RMH DIKONT Jl.BRATANG PERINTIS 5/11 2LT 5Kmr 15Jt Ngo Hub:ZAKI 03171641944

879974

TANAH DIJUAL

TOYOTA

880523

879136

879791

“PURI ASTA T54 2th Tnp Bunga” T36/98 UM 7Jtan bs ASABRI/Umum Angs 500Rb-an %(031)5450433-5 880016

JUAL RUMAH BAGUS SHM/IMB L:70m2/ 155jt Nego, Mirah Delima 2.2/37 Driyorejo Kota Baru %0318410825 / 71424553 880155

J.RMH KOS2an 2Lt 4Kt,2Kmd SHM Gogor Makam 28 H:%081330203788/085655481863 880605

TANAH KAV 8x9 Angs:610rb Dekat Griya Permata Gedangan %71360149-8286505

Rmh 5x20 SIMO POMAHAN BARU BRT Shm 950jt Nego hub.%03160539002/081216090700

TOKO DIKONTRAKKAN

TANAH DIJUAL

879723

879889

DISEWAKAN TOKO SGT STRATEGIS dpn univ.Petra hub: 88287540

880606

STAND DIJUAL

880283

880660

J.Cpt Tnh BulakanMenganti 16X300 SHM Blh Dibngun HomeIndstri/Gudng NonPabrik %081330304141 879779

DJL CPT Stand DTC LT4. 2x3(6m2)lokasi strategis hrg 135jt Ngo%085731858777

J.TANAH Luas:1971m2 Desa Wedoro Anom, Kec Driyorejo,Gresik Hub%082333105309

SURABAYA BARAT

Jual Tanah 6x15m2 Bandarejo Benowo Telp Anam:031-71802829/085645598858

879837

APARTEMEN

879912

880136

JUAL SGR Apart PuncakPermai Tower B Lt15 hdp kolam incd 2 AC Hub%0811314688

TANAH KAV 14x12 Dpn Puri Asta Kencana Me nganti 60Jt Sudah Ramai %0818030 43273

J.Apartemen Ls85M2 Lkp isi Prabot RT&Interior,SPakai Strtgis Tower F WaterPlace Pakuwon Sby 1,5M BsNego%7509220

DIJUAL TNH 670M2 Kws Indstri/Pergdgan Lks:DsTanjungan-Driyorejo%082139454970

880280

KOST

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

OMA GREEN PARK . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . AUTOPRO

OMA INDAH MENGANTI . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .AUTOPRO

SIAP HUNI . . . . . . . . . . .. . .. . . . .. . . . . . . AUTOPRO

879389

880334

880410

RUMAH DIJUAL

TOKO DIJUAL

Dijual Rumah Siap Huni Luas tanah (9 x 16) Pinggir Jalan Raya,bangunan 2 lantai 5 KT,2 KM,toko,SHM hrg 1,5 M nego,CP 087853363670

879322

879323

879726

GRAHA ASRI SUKODONO . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .AUTORPO

GOLDEN BERRY. . . . . .. . .. . . . . . . . . . . . . . .AUTOPRO

THE QUEEN RESIDENCE . . . . . . . . .. . . . . . . . . . .AUTOPRO

APARTEMEN

Jual Rmh Lb100 Lt120,SHM Jl.Danau Surubec F4 D6%0818130368.TP.No SMS

KOST

J.Cpt R.Tkt 8KT 3KM Grsi 2mbl,F.Jati+Prabot; Bratan Ry%081233739995/7576142

879692

880344

Kost Exclsv/Guest House D’PARAGON Fslts Mewah Ala Apartmen Lok.Ijen Mulai 150 rb/hr-1,5jt/Bl RSV:(0341)8-463-463 www.dparagon.c 879335

KOST PUTRI Di SukarnoHatta-Griya Santa Hub:085608465504-03412351978

879527

“griyamentari.com” Kost Murah Fas Hotel Di Malang Hub:Reyhan %0341-7678666

879353

880151

879707

** ANDA JUAL Ruko/Rumah ** Kami Bantu Jualkan Sudah Ada Pengusaha Yang Siap Membeli H:%0341-8104439/081231216160

J.Cpt Rmh Jl.Panjaitan Dlm SHM cck u/Kos2an Lt.200 Inmax%082139029042

RUMAH DIJUAL

Dijual RMH Br Griya Taman Landung T45/80 & T54/98 Hrg 200Jtan Lksi Jl.Bandulan Brt Hub:9505550/081216221449

879473

**REGENCY ONE** Jln.Poros dekat Unmer,MOG,Dieng Paza Bs.Jamsostek & BPTARUM.UM 5jtan+Bonus BB Fren %0341 9790957/7772879 878900

*BANDARA SANTIKA*Lok.Strgs 2mnt dr Bandara Abd.Saleh,100jtan.UM1-5jt%0341550144,2307672,2307685,2307686 878903

RMH T30+LT72 Full Banunan 2KT/ KM/ RT+ Grsi Perum Oma View EC 22 %081333228958

LOKA PRATAMA Bululwg T30/36/45 Sbsdi Bg 7,25% Ang700RbFxd15Th%805235/ 8160490 Rmh Borobudur Agung 350Jt Ng LT98 3KT Grsi PgrMnimls,Bgnan Br;Afit%9113888 879343

879760

879759

879755

RMH TGKT II Strgs Pjk Pnggr Jln Jl.Bantaran II/60 L100M2 Nego%082333994635

879750

Dijual Rumah Sigura2 1mnt dr UB UM UIN LB55LT96 SHM 450Jt Nego%03417055644

879747

** SIGURA-GURA INSIDE ** 45/105, 55/105 %942 6600

879981

* CLUSTER GRIYA MULYOREJO * Rumah/Ruko Di Jln Poros Dkt Dgn Mall/Kampus Hrg.145Jt%9001233/081944887899 879971

RMH MEWAH Prm BMW B/12 Malang LT201, LB155 4KT,2Carport 975JtNgo %0811404040 879964

** AMERTA RESIDENCE ** UM15Jt Dkt Wisata Wendit,Bandara %9007393 / 2823649 879954

JUAL RMH BESAR 2Lt LT410 LB600 KT14 KM8 Dkt Jl.Sukarno Hatta %081235022007

879932

TOKO DIKONTRAKKAN

MANDIRI Sttgs BlkDPRDBatu InvsUM1-5jt 20ThBg9.75SHM.1Gt80%thni tbts9287600

RMH ASRIKATON INDAH Blok F4 No.8 LT77 T60%0341-7586987/08133321929/9455417

DKONT TOKO Grosir KpsKrampung LT2 Dpn PintuUtma/Strgs71406707/081931565757

Jual:RMH MWH S.Huni PrbtLkp 2Lt 5KT 4KM AirPns TghKt Jl.Pck Yamin Mlg 0817213180

RMH KOTA Kwasan Kmpus,Mall Jln.Candi Tidar Hrg Gak Nyampe 170jtan Tnggl Dkit CptDpt%7676456/7288774/081333810022

879383

879385

NIRWANA PANDANWANGI Lok.Kwsn Sulfat-Blimbing Hrg.Mrh Ml 180jtan %9606096

SIDOARJO

879451

6Unit Rmh ReadyStock T45 Jl.Pisang Kipas dkt UB,Poltek cck u/Kos2an%9606096

RUMAH DIJUAL BUMI INDAH SENTOSA . . . .. . . . . . . .. . . 1X25 . . . .. TAKJUB

879447

J.Rmh drh Purwantoro Lt.400m2,Lbr dpn 12m2 Strgs cck u/Ush%081 945 399 899

879443

879745

879676

Dijual RMH LT183/LB256 7KT 4KM Jl.Kalimosodo 7/18%081216490005/03414470669

880233

RUMAH DICARI

LETJEN SUTOYO Twn House T70 390Jt Lks.Pst.Kt Lstrk Bwh Tnh Bbs Pjk&Disc Spcl%8642972/7733983

THE QUEEN RES CashBack 1s/d3Jt BbsBeaRealisasi Bng7,25% Angs500Rban H: 7050 8825,70338267,78628213,34659268,7153 8744,71612920

879680

J.Cpt Rmh Tgkt 6KT,3KM,Grsi,50m dr SMP 21-Swjjr%081805022646/081233739995

RMH+TNH sdh ada Usaha,Pnghsilan Pasti perbln,cck u/Ruko.Ls:565M Lbr:22M Pjg;26M Loks.Strgs.Pgr Jln Ry 200mtr dr PsrLwg hrg Ngo%7318374/081334430989

879520

Kunjungi pameran hr ini @Gramedia Expo Uang Muka bisa di angsur 7x, Bunga 7,25 hanya di Golden Berry Regency Menganti. Hub : 88275171/72726959/72896676

879685

879847

880356

OMA INDAH MENGANTI, Lonching T.36 Kreatif, Angs Murah&Tetap,Jaringan PDAM Hub: 031-5669555,77740300,08815093958,083 830885588

879477

RUMAH, JL.T.Siswa 3/8 (Bantaran) LT/B 157/60m2,SHM,165Jt %0811 364 8642

DISEWAKAN APARTEMEN SUHAT Lantai 12 Excutive/Bln,Th.2BedKomplt%0341-7757134

879253

JUAL TOKO Di JMP2 Lt.2 Blok A-46 Luas:10,6Mtr Hub:0878 5394 0020

880094

879604

879124

J.RMH Jl.Sidotopo Wetan Indah Listrik 2200,PDAM,Jln Paving 2KT1KM% 70014850

880717

KEDIRI

RMH SHM Full Krmk Lt434 Lb300 R.Tm,R. Kl,5Kt 2Km Grsi3Mbl 355jt Cpt%9805875

Rmh LT134/LB105 SHM KT4,KM1, Grs, Mutiara Regency 31/27.Nego%5425262/ 7007677

879796

OMA GREEN PARK-Jetis Mjkrt Loncing T22,30 & 36,Lok.Strgs AngsMurah,PDAM, Disk Khs H:5669555, 085748398392,085745033808 ,083830885588

879763

MALANG

878979

SURABAYA UTARA

880428

PANTHER LS’01 ORIGINAL-KIJANG SUPER 92 ISTW.SPBU Purwosari.H:%081336092345

880615

879400

DJL RMH Lok.Dpn Puri Asta Kencana Lt:10x10 Lb:6x10 280jt Ng%0812.1695.4190

J.RMH Uk.4,5x10,5 Tanjungsari Gg.Mawar 15 Sukomanunggal Hub:031-72117713

880683

SURABAYA BARAT

880643

DIJUAL TNH SHM 12x11,6 75jtNg.WagirPepe Sedati Hub:0816508402/0318666385

KRYWN/i,PASUTRI Bersih, Tenang, Strategis. Petemon 3/133A. Hub:03131432662

**PERUM GRAHA ASRI SUKODONO** T54 3KT UM:40jt bs diangs 10x pgr dpn blkg 70833003,081553433003,8831898 mgg bk 879354

879142

HONDA GENIO’93 Silver CD/MP3/Alrm/PW/ VR17 %081232 79440 / 638 3383 Terawat

880348

PERUM MPI MENGANTI . . . . . .. . . . . .. . 1X25 . . .. . TAKJUB

880559

WONDER Sport 2pnt’87 IntrOri Bdy Klg 39jtNg(Khss Pmakai):Ust.Yusuf%7379737

880216

TANAH CASH. . . . . . . . . . . .. . . . . .1X25 . . . . . TAKJUB

206 XR SPORTY 02 AT New Model Biru (NKota) Terawat 78Jt%082 330 057 999

SUZUKI

879968

AVANZA S 1.5 2009AKH Htm KM25Rb Asli(N) IstwKmplt 147Jt:RyJantiBrt7 %346089

879209

JAZZ VTEC SPORTY A/T 2006 Silverstone KM60Rb PjkBln9 Orsinil%0812 3579 3388

J.TNH URUGAN 10x20=120Jt /6x20=80Jt Me dokan /9x20=140Jt %70318901-77424690

TANAH DIJUAL

880563

PEUGEOT

879233

TIMOR’97 DOHC Biru CL,Alrm,Msn Halus ,Istmwa,49Jt/Ng %085259593501/ 7076761

BMW’00 Triptonic Silver N-Kota 130Jt Nego %0857 5555 8333

J.CPT Rmh Lt236m2 Startegis Pggr Jln Cck U/Ush %71972177-087851117010

DIKONT RUMAH Jl.Semolowaru Indah P/2 Hub: 0811324341 Tanpa Perantara

MAESTRO 91 AC/DVD/VR16/PW/PS/MIROR Cat Mls Skl Mesin Enak 41JtNgBsTT %9963072

879300

READY!GRAND LIVINA Evalia March Juke Xtrail DiscSpcDPRgnHga0% %081333319914

879259

STARLET 94AKHMerah SEG MsnHls(L) ACDg Klg IntOriDVD/PW/PS 66,5%08563399085

KIJANG SSX 96 Hijau Metalik Pajak Bln 6 Istimewa 67,5JtNego %0341-7722531

RMH MWH SHuni 11x20 SHM PrbtLkp 2Lt 6Kt 5Km2AC.KetintangBaru 16/21 %031700 44405- 081331100355 bsDicicil 5th Dp Rgn

880463

879950

879214

NISSAN X-TRAIL 2003Tipe XT 2,4 Matic 140Jt%081.333.21.7743/081.80.8000.494

880354

TIMOR

FORTUNER’08 Akhir Hitam Diesel No.Cantik Istmw Ng%0341-7036036/085855714111

Jual Rumah Rungkut Tengah Gang 3,SHM uk 7x15m PLN,PAM % 08123103639

DIKONT Rungkut Mapan Seltn Ai/2 PLN, PAM, 3KT,2KM,1KP %081331181081/ 70923433

HONDA ACCORD VTi-L Hitam 2002 (N)%08113651776 / 0341-4469192

879121

NISSAN TERANO GRAND ROAD97 Kmplt Istw BiruMet 92JtC/Krd:RyJantiBrt7 %346089

INNOVA G (L) TH2004 Hub:%081 945 395 999

PAJERO Sport Exceed 4x2 Putih10(L)SptBru FullOrs PjkPjg KM30Rb%082142619868

JRMH Uk10x10M=195Ng MblMsk Bendul Merisi Seklhn 1/35%81437652/085785117399

DIKONTRKN RUMAH Di Ngagel Tirto 3 No 74 Sby 3KM H:031-5012922/081703171523

879960

880421

RUMAH DIKONTRAKKAN DKONT RMH JL.Karanggayam 29A(Blkng) 2Lt,3KT FullKrmik %5035226/08563302902

GRAND CIVIC 90 Hitam Original AC/CD Audio/Rmt/R15 Ready Nego %0341-7714184

880424

DJL RMH Jl.Pagesangan Asri 4/2 Uk.13x24 H.750jt %087855017779/087851497169

880487

879965

880450

Lebak Jaya Utara 5A Rawasan 61 Lt30 (3x10)Lb60(2Lt)Petok D 175Jt%71362365

880557

KOST

ESPASS 95 Silver N-kota 39Jt Nego %70632 53,081333513303,082330029279

HORE KOTA Medayu Utr T100/B70 400Jt Wadung Asri Type36 395Jt %085230013996

880292

879636

SEWA KANTOR/BANK Di Kedungsari Uk: 6,5x36 3LT, Listrik 16000 Hub:0818588560

879546

CRV TH10 A/T 2.4 (N-ASLI) Tgn Pertama Abu2 Met 300JtNego Hub%0811404040

NISSAN ELGRAND HWS 2007 Hitam %087885331443

STARLET SEG’97 Turbo Look Ac/Tp/Vr/Ps/ Em Luar Dalam Orsinil %081230095050

879261

879519

RMH 2Lt 7x9 Lebak Ind Utr V/81 PLN,PAM 2KT,1KM,R.Tamu,Dpr Petok.D%70657366

KONT JL.SURABAYAN 4/14 PAM+PLN 4KT 2KM Mbl msukTgalsari.71510717-0818595652

CHARADE CS86(N)AC Dingin CD Htm 26Jt Jl.Simp.Janti BrtII Kav53 0341-7339609

879803

NISSAN

STARLET TH92 SEG Surat Baru Merah PW/PS H:%0341-769 7191

HONDA STREAM Th2002 1.7 Hitam Matic (S)%(0341)7710 567/081 333 15 1984

RMH Jl.Raya Darmo No.88 Ls.Tnh718M2;Bgn 550m(SHM)Hub:Ibu.Dita%08563.1111.35

880273

879489

HONDA CRV 2002 Terawat 116Jt %081235007008

880624

BMW 318i Th93 HIJAUIstimewaJrgPakaiKM96Rb:Krgploso%7677480/082143108383

879139

SURABAYA SELATAN

880384

HONDA LX89 N BuluKera PW/PS/Alarm Mulus IntOri 45Jt/Ng%5462502-082139673501

GALLANT 81 AC Dgn,Interior Ori Cat Baru 20Jt %7805100 / 0852.3333.0019

879222

BU CPT RMH SHM S.Huni LT/LB:180/250m + Mebel PdkCandra 1,1M Ng 081330126666

J.RMH 6x15 MedayuUtr Gg.31 Rkt&Tnh6x10 MedayuUtr Rkt%081351732370/72499371

DAIHATSU SIRION MERAH 2008 A/T Tgn2 H%087.8597.58.688

ESPASS 97 HIJAU AC/TP/VR Plat(S) Ori 42,5Jt%0341-9000039

879541

ETERNA 89 DOHCOriginalSiapPakaiVR/EM/ PW/PS%0341-7805100/0852.3333.0019

JUAL RMH Ls.700 Jl.Ry Darmo Dekat RSDarmo Hub:082142461313/087854344400

880229

879318

879133

BMW 320i’95 Silver NKota Barang Istimewa H:Jl.Selat Karimata E6/9%7556691

879879

RUMAH DIKONTRAKKAN

PUSAT JUAL Daihatsu Xen,Ter GrMxPU.Murah, Cepat.Widya %081326189289/9672879

JAZZ RS 08/09AKHR(L)Tgn1 Full Ors SilverStone:SulfatAgung 1/14%08179658011

RUMAH DIJUAL

880238

879150

879151

JUAL BU Ruko+Kost 3Lt Jl.Gemblongan I/1 Lt590m2 Hub:Dendy %082131385977

879845

879145

ESPASS 97 HIJAU AC/TP/VR Plat(S) Ori 42,5Jt%0341-9000039

WONDER’87 N-Biru Ori L/D AC/PW/CD-TV/ VR Jl.Supriadi 18-Sukun %081945387007

879543

880438

Prm.IKIP UPN Rkt I194 T48/100 Jln.8m. SHM Fs.Lkp Bs.KPR %34970222-81834440

880023

DAIHATSU 879012

879913

MOBIL DISEWAKAN

879816

880366

CHEVROLET READYSTOCK ALLNEW Captiva Orlando Spark Avio Colorado %9059888/ 082141984999

KAWASAKI

880444

CAMRY 2004 Akhir Silver M/T LampHID Vr17 JokKulit Istw Skali T081703576969

880362

VARIASI/SALON MOBIL 879547

880586

DJL REVO’2008 milik sendri 7.1JT Nego 085732939758 Tambak Mayor Madya 2/58

BUMI INDAH SENTOSA Pasar Legi Ketawang Sukodono, JUMPUT REJO PERMAI-SUKODONO, T.36, DP5Jt, Cash Back 10-15Jt(10 User I)|031-7534446-34300043/081515452559 880189

KARANGPLOSO VIEW UM6Jtan (Bs BAPERTARUM, ASABRI JAMSOSTEK)AngsKPR 500RbnFLAT%0341-7363685/0856356688 0/08125224213 879526

SENGKALING RESIDENCE TpJlRy Sengkaling T36 134Jt%081331238335/087759924773

879613

879929

880100

RMH KOS LT/LB220/250m2 11KT2KM Jl.Kinta mani dkt Matos&UB 500jt %08125261769 880434

Dijual RUMAH BU PBI L1/28 Araya Mlg LT160 %087 859 157345 880458

RMH 270M LB65M Pggr Jln SHM Prm Orange 2 Kav I/1%920 5533 / 0821 4054 7744 880432

Opr Kredit RMH Peg DP37Jt Angsn 1.6Jt 15th T36 L80 Bru 2Bln %0341 295 6609 880411

Mnmlis Mewah Granit 3Kmr Dkt Bandara LT100 LB60 385Jt %0852 3434 3566

880409

***RUMAH KEDAWUNG X/1 SHM*** LT/LB 68/60 H.225Jt %703 8806

880407

LIHAT HAL 15


15

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

DIJUAL RUMAH Bukit Lawang Indah H5, Malang, LT:300m2 LB:100m2, 1,5Lantai View Bagus,Taman Luas 300Jt%08155176767

DIKONT RMH SAWO 1/6 LT700 LB200 PLN10600 Cck Unt Industri Rumah Ket %0341 -9303030/08885542768/087859171510

JUAL RMH LT96 LB150 Jl.Danau Matana V/ F2/K13 Swjjr 275JtNego %081334781161

TANAH DICARI

880333

880549

RMH PJK LT 180 LB250 KT 4KM 2BathUp AC W Hter D.Semayang C3H1 BsOpKrd %081233 665 16

880568

RUMAH SHM LT90,LB110 3KT,1KM CAR PORT. Lokasi Strategis SWJJR 1%0341-4407540 880629

OPKRDT RMH BlkgSgrTariSulfat LT90 KT4 170Jt DP70Jt Ang4Jtx3Th%081333522111 880646

DE CLUSTER SEGA Sisa2Unt Mnmls Exclsv, FulPrabot T40 Dkt GDG DPMnim%9683777 880649

RUMAH DIKONTRAKKAN Disewakan PAVILIUN/Kos Putri di Blkng SMAK Santa Maria Langsep%08125221336

879678

SURABAYA AGEN

880346

Kami Cari Tnh TghKota Mlng.Hrg tdk ditawar,mlh dpt Profit 7%.Min150m,kami Partner yg Tpat dibwh Ntrs%08562752286 879459

876135

PASANG IKLAN SURYA+KOMPAS %031- 71380511/ 3760821/081330527725 877216

“PASANG IKLAN BONUS++” (Surya, Kompas & JP) Telp:03172958634/087852525067 879246

“PASANG IKLAN SURYA” Telp aja:%031-71601424 / 72858886 880001

“HARGAKHUSUS”PasangIklanSurya,SuryaKompas,Jw Pos,Sby Pagi %03128880132 880161

**PASANG IKLAN** Hubungi: %71700002 / 085730042055

TNH KAV L:137&150m hrg 350rb/m.Sblm GrhDewata sblh Perum UB.H:081334713653 879277

J.TNH(ada Bangunan Semi Gudang) Lt.400M (20x20) SHM,Strategis,Jl.Sasando Mlg,650Jt/ Ng%08179629033/0341-7711019 2

879319

J TNH KAV Dkt JlnRy DiKaranglo UM10Jt Angs600Rbx36Bln%8800559/08113030559 879610

Tnh/Sawah 820M2 500Rb/M2 %082143 669377 Ds.Jatikerto Jl.Setiabudi Malang

CV.TOP Svc AC,KULKAS,M.CUCI %71777784 Cuci30,Freon50 Bkr/Psg100 JB AC Bks 873986

SINAR JAYA AC =Hanya30rb.Cuci AC,Dll 77812228 www.sinarjayaac.blogspot.com 874296

CERIA AC JUAL AC SECOND ORI 900Rb Cuci 30Rb Hub:%031-78620100 879361

AC SPLIT / Pk 3/4Pk 1Pk 90% Ors+Grnsi Bs Tukar Tmbah %71949779-081938084975 1

2

879573

Raja AC/Kulkas78405999 Svc30 Freon50 B.psg100 J/B AcBksSglMerk085733083555 879695

herryaircond@yahoo.co.id 34516995 email/fb.Srvs AC30+freon50 dll. 34516995 880225

JUAL CPT MURAH Ac Terbaru ChangHong Lw 1/2 PK Hub:%03181815104/0811311021

880603

AER TEHNIK.Service AC, KULKAS, DISPENSER, M.CUCI. Cuci 30,Freon50, Bongkar/ Pasang100 %03171581280-081252929980 880688

J.FREEZER BOX 250Lt SANSIO + Freezer 6rak Toshiba hub:7084 8383

880661

FOTOCOPI/LICHTDURK CANON IR2000=6,5jt IR6570=16,5jt IR 5/6000 kdungsari 73%085232333797-72824008

880042

LAGi CANON 6035 STW 85%(5.5jt)Nego Wahyu Taman Sarirogo AA/36 SDA %70298236 879811

KOMPUTER Dcr KOMPUTER/LAPTOP/NETBOOK dibayar dtmpt CASH % 031-70480991-082139817654 878954

Terima Harga Tinggi! Laptop-iPad.BG JUNCTION L2/C 59%81658899/082139378000 879178

DCR LPTOP/ Kmputer Seken (2nd) Di Bayar Kontan Hub.085351803249/087717 729160 879388

880107

J.TNH MURAH Kav Komplek Perhutani Di Wagir Malang L.540M2 Hub:082139704777 880294

J.TNH Villa Buring Satelit Dpn Knt Pmsrn L±800 SHM Jl Kembar%081 235607666 880443

Jual Tanah/Rumah Wil.Pakisaji Kepanjen Lgsg dg Penjual %9190 979 TP

HADIRILAH TALKSHOW CARA XPRESS URUS MEREK & IJIN USAHA Ciputra World Mall Sby-Dpn Hypermart Info: DI XPRESS (031)28884535.Gratis!

PUSAT KRDIT LAPTOP/KOMP Ang100rbn DP0%SyrtKTP%DUCOM 9210077192100772-92100775-92100770-92121771 879824

DIBELI LAPTOP/KOMPUTER Baru/Bekas Hub:% 77995566 “Diambil” 880129

DCR Laptop/Komputer baru/bekas SglaKondisi bli tinggi 31427666/082142415872 880246

** PUSAT SERVICE SEGALA KERUSAKAN ** Komputer.PC/Laptop, HD, printer, LAN. Bonus Pelatihan.AIOS %031-8721861, 72092828

880355

sterilkan Springbed,Karpet,Sofa Dll Bebas Dr Slrh Bakteri+Virus; 60754272 Delivery*Dry Clean&Flash Laundry 45Mnt 880621

SPESIALIS Selesaikan Mslh Asmara, Rmh Tangga& Ikat Hati Pasangan %085791234859 878051

PARANORMAL Dg Media Kartu Bu Shanty %77559779-5674252-081357754457 No Sms 880496

RUPA-RUPA ELEKTRONIK

SEDOT WC

OBRL PS2 BS OPTIK&HD/Srv PS2/PS3/ Stik. BsTT &SEWA PS Harian%5016304/ 70907369

MITRA SEDOT WC%8791356/8712042 24jam Hari Mnggu/Besar Buka/ada Disc&Souvenir 876399

878709

Jual Soundsystem 1000 Watt Lengkap Hrg 9Juta Bisa Nego Hub: 031-72769135 879352

OBRAL TV Toshiba 29”(700) Sharp21”(400) Sanyo29”(850) L.Es 1Pt(500) 2Pt No Froz(700) M.Cuci 2LB(400) VCD Compo AIWA(500) Frezer 6Rk(800) Dll T.5023828 879581

SAMSNG 14 =300 Son25/34=600/1,100 Thos 29 Flt =900 LcdThos42=3,750 LEsShp 2Pt =850 FzrLG6rk=1,2 McuciMdn=1,500 %70130449 879603

KRDT ELEKTRONIK Komp Laptop IPAD, Camera dll.NoKos%03177542858/ 081938526469 879829

SEDOT WC SURYA JAYA Rungkut %8686405;Kertajaya %71279025 876851

CV.UTAMA SEDOT WC 8496292-8437254/ 8416031-5010748 Jgir,Rkt,Spj,Sby Sktrnya 879927

JAYA KARANG EMPAT %3893066 Penjaringan Sari %8782440 Tenggilis %8418925 880011

PUTRA BEBAS MAMPET Ahli Saluran Air/WC Dll Tnpa Bongkar,Atasi WC Cpt Penuh Tnpa Kuras %70429763/71407713 GARANSI

GIRIJASA Cari PS,TV,LCD,Dll Hrg Tinggi %7 1575219/081234705699/083831859978 877618

CR Rusak/Baik TvLcdCpuLaptopPs L.Es Freser M.CuciAc Laptop dll%031-71120183 879401

DICARI RUSAK/BAIK TV,LCD,PS,L-Es.Mesin Cuci,CPU, Laptop %031-77589006 880056

CARI TV LCD PS L.Es AC MCuci Laptop CPU Dll RusakBaik TrmBorongan%72012366 880467

VIDEO TRANSFER MINI DV, Dig8/Hi8, Svhs/Vhs ke Dvd/Vcd Jl.Delima 75 Sda 70332200

SERVICE TOSHIBA, MERK LAIN Tv Kulkas MsnCuci %8793809/40279034 874508

SURYA SERVICE%3712078/70279288 Ahli Ac/Kulkas,M.Cuci W.Hiter Fax,Tv,P.Air Dispnser,P.Bola Krjkan Ditmpt Garansi 879291

SERVICE 24JAM %78306002 AC,L.Es,M. Cuci,P.Air,Fleser Box,TV,DVD,Dll Grs 880552

HALIM SERVICE %5673655-71968559 AHLI TV Sgl Merk Kerja diTempat Garansi 880677

ARSITEK

ANTAR JEMPUT Motor & Mobil. Hrg Murah Cuma.290Rb/bln %{031}7862-8686

GAYA PLAFON.Rangka Atap Baja Ringan.Kusen Almini%031.77606975-081615842009

880713

MERK PATENT PASPOR KITAS SIUP NPWP TDP TDI HO SIUJK UD CV PT SIM %31432461 876364

*CENTRAL* PT,CV,UD,NPWP, Paspor,SIUP, TDP, Akte Lhr ,HO %082131007336-31392009 876511

SMILE PT, CV, UD, PKP,NPWP,Paspor,SIUP, TDP,Kitas %03181690050/085730442822 879393

MENYEDIAKAN Suster,BabySitter&PRT U/ Lr Pulau/ DlmKota %77739328/ 081234429439

874353

875521

EKSPEDISI/KURIR

KOST KOST KM dlm-dkt psr sukodono,psutri/bjng (baik2).250,300,350.H:08155013641 880214

RUMAH DIJUAL DIJUAL RUMAH TIPE 36 Puri Indah Sidoarjo Hub:03160392200

879391

DANA CPT,BPKB MBL/MTR ml’86, SRTFKT Bng1% Rkt Ind29.Roni%72522520/ 70730664 875724

DANA CEPAT Jaminan BPKB %7016 17590818 372724 L.Suprapto 177 Waru& Sepanjang 878958

DANA Cpt BsByk JmnBpkb Mtr/Mbl/SHM LsgP ros;Ijen1Ckalibutuh%70909668/70891889 BTH DANA 2-150Jt JmnBPKB Mtr/Mbl/SHM; Kedungdoro 167-A%08563047018/ 70915868 879079

AdiraMaxiTunai JmBPKBMtr PrsCpt TnpPot 700 16965-83823440-70861911 BgJcUG/C55 879287

DANA CEPAT 1-150Jt Jmn BPKB Mtr/Mbl SHM;Demak370% 3520087-700295280816504458

KERJA JUGA Ibadah Menerima Bangun Renovasi Rmh Dll Hub:Bpk.Ahyat %91556884 880297

SADDA TRUSS- pasang atap galvalum 105rb.plapon gipsum 60rb %031-88275250 880670

BANK BTH UANG CPT TNP JAMINAN Syrat Mdh. Kusuma Bangsa 116%70046889/0878534 12822 BANK RENALDI . . . .. . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB

AGEN IKLAN . . . . .. . . . . . . . . . .. 1X25 . . . .. . TAKJUB

BANK SOLUSI PERMASALAHAN . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

OPR KRDT RMH Graha BumiPertiwi J-7,SHM/ 2kt 1km/angs <1jt %5028192-70666036 880253

J.CPT Rmh T45(7x15)Surya Asri2 Blok D3/10 Gedangan SDA%72045188/081332071881

DIJUAL BEKAS RUMAH Kos2an 6KT Dekat Pabrik Belakang Pasar Prambon Lt=781M2, Sisa Tanah ±400M2 Hub:031-3401.1071 880398

TARIK TUNAI Kartu Kredit Murah(BsNego): Kusuma Bangsa 84 T70956669/31399505 879418

GESTUN 2,1%,Pelunsan 2,5% Bns M.Spray Drh Tenggilis.M AK10%8410290/70224111 879528

TRMGADAIHp/Lptp/Tv/Cmera/Ps2/Ps3Pnjmn Trtnggi Pacar Keling19 %083854798668 879903

TRMA TARIK Tunai(2%) & Pelunasan Kartu Kredit.Pacar Keling 19%083854798668

880236

KRD CPT Bng Rngn 1,025% Syrt Mdh Khusus Ush, Wil Sby H:Rida %36000670,Bugie %8360 8575, Firman %70886098;Adtywmn66 880666

BTH DANA CPT sk Pensiun/pra pensiun/ t.over lgs cair sejtim.77776824 mu6/59 880541

BIRO JODOH GADIS CINA MUSLIM WIRASWASTA MAPAN. Rini-35th,Islam,TDK.MATRE. T.031 8419362. Kenal SMS ketik KJ DN WJ204 Ke-9969 879392

RIKA DOKTER 30Th Islam Ctk Sabar CrSuami Jjk/Duda%031-7665176/KJ Sakinah Ikuti Ta’aruf&Sillaturahim 14 Okt(50Rb) 879814

HEWAN PIARAAN

879884

880269

INVESTASI SWISS GOLD Berani Beli Emas Tertinggi Gedung BII Lt7 Ruang709,Pemuda60-70Sby %5340806/5473797,Sabtu-Minggu Libur 879337

PELATIHAN ONLINE Trading/Kelola Dana Mulai 2,5Jt (www.instasurabaya.com) Nginden Baru I/9 Sby%085646639000 (SMS) 880239

KERJASAMA KUPAS PLASTIK hrg pabrik jls untung, Bratang Gede 4/1%72152862/087852436279 876297

PROD PLASTIK MODAL150RB-1.5JT DPT HSL ±300-3JT/Bln.Wyg bnmrga 300G %72447526

880045

BANK IBNU . .. . . . . . . . .. . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

CR INVESTOR u/Ush Sembalo&Sgl Kbthn Psr,Serius?%03131111379 Magersari 80 Sda 880457

www.homeindustri.tk Kupas Plstik & Krtas HslJtan/Bln:Prm BukitBambe AN-16Gsk 880504

KASUR SPON . . . . .. . ... . . . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB 880186

AHLI GIGI RAPI . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

878907

STOP BUNGA . . . . . . . . . .... ..

. . . . . . . .1X25

BANK LUSI . . . . . . .. . .. . . . . . . . .1X25 . . .. . TAKJUB

880193

ARSITEK 880194

BIRO JASA

880187 878908

BINTANG PATENT . . . . . . . .. . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB

MAXI TUNAI . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

RUPA-RUPA

DUTA RUMAH . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB

JUAL STAND MAKANAN . . . . . . . .. .. . . . .1X25 . . . TAKJUB

879324

INVESTASI

CUCIAN . . . . . . . .. . . .TAKJUB

879032

879328

877367

. . . . . . . . 1X25 . . .

PUSING DENGAN TAGIHAN KARTU . . . . . . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

TERIMA BORDIR KOMPUTER . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . .TAKJUB

PELUANG USAHA SEHAT . . . . .. . . . . . . .1X25 . . . . .. TAKJUB

880205

AGEN PERJALANAN

880168

879329

879729

BM LAYANAN CLEANING SERVICE . . . .. . . . . 1X25 . . . .TAKJUB

NONIX SIMON RUDY JESLYN . . . . . .. . . . .1X25 . . . .TAKJUB

PENGHASILAN TAMBAHAN . . . . . . . . . . . . 25 . . . . . TAKJUB

VIDSA TO SALE . . . . . . .. . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

880204

880146

880091

880197

879869

DIKON RUKO 2Lt 4x15M.Ry.KH Syafii Kv03 Prm Grya S.Permai Gsk %081357709726

PASURUAN

MOJOKERTO www.sumbertanahberkah.com J.Tnh Kavling,Mrh,Krdt Tanpa Bunga Tanpa Survey 03216113116 / 087754113063 879488

DIJUAL GUDANG LT:800 LB:400 SHM, Hub: 087851743769

880564

GRESIK

J.TNH NGORO-Mjokerto 2.6Ha 375Rb/m2 SHM Truk Msk Nol Jln %085 731 255 875 880401

MADURA Jual P.Cendana II/DD-14 Kamal Mdr 123/40 SHM 170Jt H.082132520026

J.Cpt Tnh+Bngunan Ls3300 benjeng gresik hrg2,5M nego03170729998/08165403280

880429

879587

J.RMH Puri Permata Rgc Sda 7x13,5 2Ac 2KT Pam,Pln %70136368/ 085755132057

DIJUAL RUMAH Sumput Asri Driyorejo Hub.%03181894399

880509

880054

Modal 400rb dpt usaha gunting kertas hub petemon 4/161.%081931629077

AQUAFIL SPC Filterair Ro AMDK,Depo Am Lkp +Tandon 10Jt%081235395616/77754751

MTRANS: Carter/Drop&Travel Sby-MlgBatu.PP Hub: 03177338327/ 03419119350

880693

880130

880527

Permen Lollypop Candy Cari Agen Modal 1jt.Kertajaya13F/11sby. 081333247989

JUAL TANDON 5300Lt/1,98Jt Prkt Isi Ulang 7JtAn%70224111 www.aquafresh.co.id

880578

880243

KURSUS

PENGOBATAN

KURSUS MOBIL&SPD MOTOR DJOEN,Jasa SIM/STNK/dll Pandegiling 316 II %5347211

JUAL NONISTEEN HERBAL Mengkudu,Bisa Antar Wil Sby Hub:Papa Jo%081703551398

876167

874695

TRM LES Privat/Reguler TK-SMU AllMate ,Unas,Komp %031-72741709(Cr Guru Les)

Herbalis Utk Sesama Wanita Penderita Kanker KManis Dll%5036783/085646410067

879407

877879

LES PRIVAT SD,SMP,SMU. Mat,Fis,Kim,Ing. Pagi-Mlm Wil Sby-Sda. Hub:70060016

TELAT BULAN Aman Akurat Tuntas Hub 085727817178 081216514170 bisa kirim ANDA Bermasalah Diabetes&Penyakit Kronis? Dr.Dwi 085655229358 AdaSolusinya

879940

PRIVAT B.Inggris Guru Penglmn Drh Sby Sel. Miss Reyna%81857789/085732608489

880573

880141

KURSUS Mnten,Rmbt-Dsr-Trp-Mhr SrtfktIjash Lgs Magng Sln Sr Indh%77080092 880534

MAKANAN-MINUMAN

875312

Cara Cpt BdDaya Smut/Kroto Drmh Tnp Pohon Lhn 1M2%085748217532/081231072598 876178

879917

MESIN/ALAT BERAT MESIN PemecahKemiri Tg120cm Pjg 150cm Lbr60 Kapasitas1jam 150Kg %081252668836 879830

T.HEAD MERCY TurboPrima917/1521 ‘9096 Hrg Mulai100Jt/Unit S.Jalan%70636888 879841

JUAL Mesin Cetak,Jahit Kawat Jerman,Msn PotongBuku H:Hary 5685034,70227968 879906

CC GDNG J.Ms Sbln Sakurai,Suecia,Plps Screen Kiwomat %70495130/08121793112

INGIN BK Loket:PLN Telkom PulsaDll Dpt HP ModemSmart%71892526-082139842045 876998

Jasa Buat Website www.idemoo.web.id Gratis Iklan Di F-Book%031-72665559 878002

OBAT Rayap,Obat Penguras WC Tnpa Di sedot, 15Rb Agen Diskon30% Hub. 08165410124 879018

MELAYANI: BOR SUMUR,Bor Stros, Bor Arde ANDI/ AGUS %031-81232107/ 082131132269 879448

PAKAIAN/SEPATU

J SUSU ETAWA utk Sakit Asma,Semtn,TBC Dll.CR AGEN Hsl 100rb/hr%03171873552

GROSIR BAJU MURAH Update&Tas Clasicco. Online Pin BB:23B8F27E,CP:08983911398

DCR PERABOT JATI BEKAS,Lemari, KRS Roda, Etalase %03170278829/081703275080

880481

879474

PEMBERITAHUAN Hil Stnk H. Nf100 ‘07 L4450GB An. Prihartus Suhartono, %087853600797 879375

Hilang STNK,SIM C,KTP,ATM a/n.Soegijanti, PakisTirtosari 34E/bklng 71931747 879623

Hlg STNK Mtr Yamaha’11 L-5464-AS an Dwi Isnaningsih,Dharmawangsa 4/28-a Sby 880085

HILANG STNK Yamaha Mio L4924GU a/ n.Siti Mardjuliati,Ngagel Rejo Kidul 48A

880149

HLG.BPKB MtrBajajPulsar 135LS’12, L5244CV, Noka:MD2JD13D4CCL01199,Nosin:JEGBUL 58329,an EkoHadi S.ManyarSambongan 52H 880406

HLG STNK Honda W4050NK An.Nurdi Saputra JL.Nanas 7/617 PndkCandra%77106483 880455

HILANG STNK P3690RK an Dinariska Jl Mundu Raya G/26 Perumnas Patrang Jember

880235

Hilang STNK honda L-3201-LH a/n.Mila Rosita hub: 085731138244

879926

879445

UCAPAN SELAMAT

879721

879823

DESICCANT Untuk Pengering Udara, Kompresor Dan lain-lain Hub: 082139111161 879789

MENERIMA PESANAN KAOS Hub 7075 6517 Perum Griya Permata Hijau Blok i/10 Sda 880500

JL SAPI&Kambing Qurban! Murah!Poel, Sehat, Gemuk&terawat, Serius?%0813.2938.6555

BAHAN BANGUNAN

880465

JUAL TEP Crepes + Loyang + Kacang Medan + Opak Gulung %77114161/5967673 880405

CARI MITRA u/Ush Makann Spt Hoka2 Bento (Agen/Resto)%081216301802/ 081515316889 880687

MDL 200Rb Hasil 5Jt/Bln Cuci Piring Molto Trika Prostek dll %03172410044 880675

DREAM cushion: KASUR LPT KESEHATAN (tdk bs kempos), sprei&bedcover,bantl/gl silicon,lgs hrg pabrik.%082131240099

879588

PERLENGKAPAN RUMAH SPESIAL KITCHEN SET FinishingShet, HVL, Duco Hrg Brsaing70104220/ 083832200111 880301

MAKMUR ALUMINIUM Pintu Harmonika, Rooling Door,Polycarbonate,Kusen, Pagar SS& Besi, Dll; Krukah Tmr 31%5040824/ 5045823

880546

880126

AGEN Cr RESELLER/Kantin2/Toko2 Mdh Laku(Laris Manis)Hrg Grsr/Ecrn %0341-9611493 879531

Cr AGEN Sponge Made In Germany,Busa Srbguna u/mmbrsihkan Noda Bandel Hub:081252075799 Jl.I.R.Rais IX/11 Mlg 879539

AC/KULKAS BERKAH JAYA Srvce& JlBeli ACMbl/Rmh, Klkas M.Cuci, DRYER %0341-5334555/ 5430345 879245

KOMPUTER

879155

RUPA-RUPA ELEKTRONIK KRDT SPECTRA ELECTRO,SyrtKTP DP0% %0823 34608833 /085649100878/08575 5144417 879196

JUAL BELI/TkrTambah TV,Kulkas,MsnCuci Dll.Beli TV Rsk%8104567/081233774567 879475

BIRO JASA

880399

ARSITEK ARCHITECTURE DESIGN & BUILD Rmh,Ru ko,Cafe,Resto,Hotel,Vila,Kntr,Pbrik & IntriorFurniture%0341-413479

HLG STNK Smash’2009 L 2989 OW yg menemukan Hub Bp Manto Jl SimoKwagean 79A

880698

AGEN PERJALANAN

876177

PENJERNIH AIR

“TYARA NEW YEAR” Bali 1jt Bandung 1,4jt Kulsin 8jt Hub:031-5033526,70775740

TKS GROUP,Peralatan Air Minum Isi Ulang &AMDK Hub:ITC Lt.LG 50-51 %71701280

HARGA PROMO TktPswt,V Htl PktTour Dom &int.Tasa Travel%7887857-081330023322

876099

879909

880506

879872

JUAL MEJA GAMBAR “MUTHO” Bekas Trawat S.Pakai H:Bend.Wonorejo 6 MLG %582179 879486

PASANG IKLAN Online Dapat Komisi.Klik dan Referal Disc.30%. www.bagus.co 879690

AGEN Pelangsing Herbal:FATLOSS Fruit& Plant MEIZITANG, ABCBerry 081235346600 880241

OBRAL Prabot murah ex’pindahan:TvPs2 ,KlkasMcciAcLptopMj+KrsiLmri SofaSbedDipanBfet MjmknDll 081805120277/9204566 Rent Car New ELF Trif Murah+Bonus HP %081 555949441 / 085 233441900 Tdk SMS 880394

AGEN PERJALANAN IBD SEWA MOBIL APV,Luxio,Avanza %0341-6609897 / 403585 / 2942956 879160

GOLDEN RENTCAR Melyni Sewa+Sopir,Cart er,DropOff%0341-5187077 / 081234001269 879465

DROPJUANDA Rp200Rb:Innova&Avanza /70Rb isi 3 Org;TravelJasmine%03419787800

SUVENIR GROSIR OLEH2 Haji;Jual Mcm2 Sajadah, Kurma,Kismis,Kcg Arab,Ceret Saudi,dll. Toko Hajar Aswad,Jl.Kap.Piere Tendean 1 Mlg%0341 350897/08179666088 879321

PERLENGKAPAN RUMAH Bth WALLPAPER?G ush kemana2,kami dtg Hub: 085329098058/ PIN24A621D5/ 7305678

BPKB LANGSUNG CAIR Angs BsDg Kartu Kredit DANA PRATAMA Jl.A.Yani 161 %409111

KREDIT DiSPEKTRA MEBEL/Furniture & Alat Musik Syrat KTP DP0%%0856. 4652. 3498

879122

879537

BTH Dana?Jmnkn BPKB Mtr/Mbl Bs Jg SHM KSU Subur Jaya Sutoyo 123 %541 3568 880397

BIRO JODOH ELIA 31Th Jd Kristen China Cari Suami Jejaka/Duda China Kristen 35-48Th Mapan+Ju jur,Setia,Srius%085 749 484 019 880640

“HARGA PROMO” Tkt Pswt,V.Htl,Dom&Intl, BKJ TOUR T.031-91170345/031-5920221

879384

879471

BANK

880420

880383

BISNIS/Krja drmh saja Mdl250rb Hsl70rb brkali2.SMS nama+almt? 0341-7049949

880113

Psang Pmnas Air u/Mandi LPG/Lstrik Hrg1.5Jt Lngkp/Servis M.Cuci 2T%7033213

Hlg STNK Yamaha Th’07 L4470NZ An.Istiya; Pandegiling 12

Hlg Stnk Honda’10 Htm L-5437-WH PT>GBM MAnukan Wetan 24Sby%081332868399

878941

Seminar “Bongkar Rhs Travel Umrh & Haji” Di Amazy Chicken Resto.Sabtu:13 Okt’12 Hub:085695123856;PIN:29FD9CF6

880220

KREDIT DiSPEKTRA LAPTOP,Tanpa DP Syarat Mudah DP0%%081945575019/089 70468472

880655

DCR DRUM BEKAS OLI Pertamina200L utuh/ potongan,bth 500drum/bl:nico 70815588

879542

879644

SERING TERJADI Kesurupan; Hub:087853 604647, Insya Allah Dibantu Bebersih

880306

Khlngn Tas Orange Brsi Kunci Mrk Snapon H: Hadi/Trio%085648864177/0317328288

PROD PLSTK MDL150RB HSL±3JT+sklah wrusaha. Ry ngijo299-Krgploso: 03418806868

MALANG

880580

HLG STNK Smash’2009 L 2989 OW yg menemukan Hub Bp Manto Jl SimoKwagean 79A

879749

PEMBERITAHUAN

879154

PT.LANCAR SIDOARJO SEDOT WC Tinja Hub: 031-8921874/8964978

HILANG STNK Yamaha Vega ZR No. Pol L4675-WG Hub.Yuliani %081230252721

880336

879419

Jual Tpg Crispy+Rndmn Ori,Pedas,TP Msg, Tuk Ayam,Tahu,Jamur.16Rb/kg%8435657

Pusat OBAT VITALITAS 100%Ori”Viagra, Levitra,Cialis,Spray dll” %081249064949

879202

DIJUAL LEMARI Etalase Aluminium&Rak Besi Toko Hub:Undaan Wetan 28C%5313140

DIET SUPER SEHAT...! GARANSI. . . ! Hub.085731711180

SIDOARJO

PT.NSC,JmnBPKBMbl>90,Mtr>02,Tppot,Bbs Adm,Pl Luar,Cpt,Take Over,Angkot>07, Truk>01.Jl.SuhatD510%085646790666,081 944998781,03417293200,085234154100

880304

MAKANAN-MINUMAN

FOTOCOPI/LICHTDURK

880665

Hlg STNK Yamaha Th’05 L3430DF An.Adam; Gundih 2/39

KURSUS POTONG,Rias Dasar,Mahir, Terampil smpai bisa cuma 500rb %7393242

RUPA-RUPA

KREDIT TANPA Jaminan 2jt Angs.184rb X2th. Ktp+KK+Rek.Listrik %031-836.90909

880295

KURSUS

880315

hilang STNK honda L-2192-CH a/n.Djoko Aprijanto %085731138244

880577

KOLEKSI J.LUKISN Afandi,A Blanko,F Kasenda,Kmpol A Dolf ASmit%9207573/082143509886

879893

MURAH! PASIR-Tenslah-Sirtu-B.kali -Bata dll,Hub:03183837651 - 081216265353

880454

TERMURAH!Suplier Udang Tiger Size 4,5,6> Hotel,Resto&Catering %081330026363

880244

879264

PUJI SYUKUR Atas Terkabulnya Doa Novena 3x Salam Maria.MM Ajeng L

SEDOT WC

879516

TRETES

J.TNH & Bang L640m2 Cck U/Usha Bunga ,Susu,Keju Villa Ds Ledug T.08121751797

MODAL 150RB.HOME INDS PLASTIK Hsl±3jt. JL.Rungkut mpn tgh DC10%085736088187

TAPE BURNEO:Tape KetanHtm,Mdu Mongso & SariTape S.Antar 081254667445-83760969

J.Rmh9x12SHMsdhRenovPrm.ChandraKartika Pandaan%08165438771/085646784427

BANYUWANGI

Djl Msn FOTO COPY Ir CANON 6570 1 Unit Hrg 17,5JtNego Cpt%087851454877 SDA

KING ROMBONG Menerima / Menjual Rombong Bekas Hub:%031-70211234

880451

PANDAAN

J.GUDANG+MsnCcahPlstik LT1500m2 LB 800m2 Lok.Tepi jl Ry B.wangi 082119077709

RUPA-RUPA

874212

LESTARI Catering,Nasi Kotak Dr HargaRp.9000 s/d Rp.15000 Hub:031-70043627

250M2 di Pilang 48Jt 100M2 di Blkg Depo Bgn 42Jt %081 233 16 005

J.VILLA LT430m LB200m (Kawasan Villa Prigen)Harga 500JtNego%0858 5500 9108

879989

Naik/Turun Berat BADAN MULAI 25rb FREE Konsultasi Senin-Sabtu 07-11& 16-20 Semolowaru 140sby,Bu.Lusi %085645131667

876166

LAWANG

880125

880537

878728

879463

LES PRIVATE AUTOCAD 2D/3D Guru Datang Hub:0838-5656-6167

BATU RMH SHM Lt1000Lb±350 PdamPlnTlp AirPns I.Bonjol-214 %0341-411133/0811336484

880102

J.RUMAH CPT Perum TAS 3 Sda T.36/90 Renov Siap Huni H:125jt Nego %70551018

880489

AHLI GIGI

880386

879899

880185

880188

Dswkn BANGUNAN cck u/Kntr Bank BPR Tk: Jl.Kenanga 87%03313454674/0811365257

EMPEROR PLUS.Ramuan alami dari TIONGKOK U/suami diatas 40 th.%081332428085

879382

RUKO BARU BunderSquare Nol Jl.Prop DktTol StrgsHrgMauNaik%70449195/77600366

880476

JEMBER

879466

BAGI-BAGI Untung Home Industri Plastik+Kertas Hub:M.Sulkan Ds.Klopo sepuluh Rt.4 Rw.1 SukodonoSDA%77680379,H. Yadji Jl.NGinden Kota 2/70 Sby %77437910 879744

J.RMH Griyo Kebon Agung C6/6 Sukodono LT:142 PDAM %0318490697/ 081703684363

880433

KURSUS MOBIL DJOEN MT/AT SIM+STNK, dll. H7320331 Rya KupangJaya19 BK:07:00s/ d22:00.H5054606 Ngagel JayaSel16 MURAH

876844

879730

879788

879359

PETERNAK AyamBangkok Birma 100Rb-2Jt. Sumber Waru DlangguMojokerto %935083003

880475

RUMAH di Daerah Candi Perum 2 Unit SHM 60jt/30jt Hub:031-28859779

RUMAH DIKONTRAKKAN DIKONT.RMH T.36 Rnv Vila Jasmine 3 K-15 Suko Sda%031-92500435/0815.760.1203

BTH DanaCpt JaminknSK Pensiun/Pra/TakeOver Srtifikt%77776824 Mlysari.u6/59

879600

SIAP BANGUN Plus Material, Desain: Rumah, Ruko, Renovasi. Hub:085733216663

879715

880342

PARTISI 90Rb,Alminium Plafon 60Rb, Galvalum 100Rb Bgn Renov RmhGbr %83983 888

875718

EKSPEDISI ARJUNA CARGO . . . . . . . .. . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

879235

SIDOARJO

JUAL Kucing PersiaMedium 9Bln,Kucing Persia Teagnose%77771799/083853799999

879595

AGEN

VILLA 15KMR L.1H.KlmRenang hall,Kraoke 1.5jt/hr Ry.Nkjajar100%081333937999

*PENGUMUMAN* KREDIT ANDA DITOLAK BANK Jangan Kuatir Group Investor Siap Bantu Dana 100jt-100M Mudah Disetujui Jaminan Sertifikat Diut.Perum & Ruko :AGUS 08113527130/03171279529 Manukan Tgh 8

SERVICE/REPARASI

TAMAN ADENIUM Rumah 5Unit Belakang POM Bensin SarirogoSidoarjo %03178 033154

880131

JITU AHLI Salrn Air WCMampet&SdotWC Tnp Bngkr-Kimia%71628003 TRM BOR SUMUR

ANTAR JEMPUT

BIRO JASA

880594

VILLA DIKONTRAKKAN

879907

SADDA TRUSS- pasang atap galvalum 105rb.plapon gipsum 60rb %031-88275250

880277

880402

TANAH LUAS.1600 Pinggir Jln Raya Pakis 500Rb/m2 Ng Hub%08123366516

880544

880570

ELEKTRONIK DICARI

J.TNH Lawang Mlg 4553M2 800Rb/ m2 NG HGB Cck Gudang / Perumahan %085731255875

879075

KONSULTASI

880584

880522

MAU PASANG IKLAN . . . . . . . . . . . . .. . . .1X25 . . . . .TAKJUB

TANAH Kav10x11m,Jl.Piranha Atas 4B.Hrg Ngo&Tnh.8000M Pakis%7363326/7377345

DICARI LAPTOP Rusak/Normal Harga Tinggi Diambil (24jam) %70004240-8298145

Jasa Pengitungan Stok Gudang utk daerah Sby & sekitarnya. H:082123131769

SURABAYA

879674

JUAL TANAH Jl. Pulau Batam, Malang%0341-7006868/0811361787

880404

874356

CANON 6030/6230/6050/6000 4.5/4.9/ 8.5/19.5 Drum Bagus %082141937999

Tnh& Bgnn L/B935/136m2 cck u/Gdng Ful Bton, trk bs msk.Blkg Molindo Lwg %081233266277

879554

880637

AC/KULKAS

879686

880082

TANAH DIJUAL

879862

“KENZIE” TERIMA PASANG IKLAN SEMUA KORAN, MURAH+DISC % 70235999-08563070541

Jual TNH Kavling di Sulfat SHM Lt.304 Hub:7387575

879157

Lngkpi Klksi Mebel Anda,Hg.Mrh,Kualits Trjmn Bs.Krdt Rjk Mkmr Mbl %7701414 879529

MOJOKERTO SUMBER HIDUP SEDOT WC TINJAHub:0321-324494/324495 MOJOKERTO 880124

MADIUN TELAT BULAN Dijamin Tuntas! Tidak Tuntas Kami Ganti Hub:081359277788 876505

INVESTASI

JOMBANG

UNTUNG 3%/Hari Dptkn 500-1,5Jt/Hari Jl.D.Toba H4%0341-7713070/ 081235002831

MDL150RB.HOM INDS PLSTIK Hsl±3jt. Ds.Beji-Jogoroto dkt LAS MAIL:03212999544 874081

879953

KERJASAMA

LUAR NEGERI

KAMI CariDANA 30jt.u/Ush DgBg hsl/8% prbln.Serius,%085755089572TdkSMS.paus1

MAU SKLH Di LN Sambil Krj+Bs Krm Uang u/Klrg??? H:%087878545492 BB 29CC6A62

879787

880287


16

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

SURABAYA ADM-KEUANGAN ADMIN, Wnt Min.SMU Max.30TH Lmr:Kingtama;Jl.Ngagel Madya 14 Sby

880701

MARKETING-SALES SALES U/SBY GAJI+KOMISI Hasil ±2JtLmr: Kingtama;Jl.Ngagel Madya 14 Sby 880696

BTH SALES EXPEDISI jjr max28th,D3,Kend sndri.lmr krm:Medokan Asri 2M/9 Sby

880566

RAGAM LOWONGAN

ADMIN/PELKSANA Proyek Kompt Mhr Sanggup Tugas2Luar SMK Bang Buat Pena waran:Jl.Pucang Asri III/16 Lsg Interview

DCR ADMIN&Tkg Sablon Plastk Wnt,Min. SMA,Bs Comp,Usia max26Th Lam:Kutisari Indh Sel I/62 Sby, Jam07.30-09.30

BTH MARKETING Minumaman Kemasan GCA RM-18/10 %085232218748 Sabtu Jam 10.00

DCR Sgr Karyawati Min SMP Max 35th Lsg ke:Jl.Ry Kebonsari 18-20 Jam Kerja

DCR KURIR EXP DlmKt TgJwb Pglmn.Kelvin T081803119302.Villa Ryl C4-40,Laguna

DIBTHKAN ADM Wnt Min SMA 20Th NIAGA TRANS Jl.Teluk Kumai Brt 90 Sby

DCR Segera Wanita Bag.ADMIN Dtg Lsg Ke: Jl Nanas 5/491 pondok Candra Indah

BTH ADM MinSMA &TUTOR Slrh Bdg Studi Min S1.Via Pos JL.Wonorejo Sel 57 Sby

SOPIR simA/B1 u/ jasa Expedisi darat lmr indrapura baru 351B %083819951972

DCR ADMIN+Sopir Sim B1 BsMatic PglmGajiBesar Ry Dukuh Kupang Barat 143 SBY

DCR OPERATOR Cuci SpdMtr Pria Llsn tdk Diut TdrDlm Lam Bw:Adityawarman67Sby

Tukang Las+Dempul+Cat+Poles MobilPglm GajiBesar Ry DukuhKupang Brt 143 SBY

DICARI SUPIR Serabutan Exp.Jurusan SbyBali.Hub:Putat Indah Timur 3/2 Sby

DIBAWA PULANGPasangTaliTehUpah70rb/ 200tali+Uang Bulanan.PT.HDN Jl.Bubutan 22G.SMS.IBU ROSA%089630485277

PERSH EXPEDISI Butuh Sopir B1-Umum Jln.Berbek Industri I/4 %031-81279937

DCR Krywti TOKO SEPATU u/PTC Max30th LamKe:Royal Plaza Lt.UG E-5/18 D”Girl

DCR LAKI2 Serabutan Jujur 20-34Th,Min. SMP Jl.Genteng Besar 65 %031-5316322

Bth KARYWTI bs photoshop/corel.Gj+Faslt+ Bns mnrk hub=s.print19%085782884784

DCR PRIA Borongan/Serabutan Max.30Th Bratang Gede No.12 %31452756 Tdk Sms

AUSTRALIA CLEANING SERVICE BANDARA Tidak PotongGaji,AdaBiaya Proses Hub: Puri Regency 99%0856 9190 3489 Segera!!

CR MEKANIK SpdMtr PglmnMx40h U/Klimantan Jl.CilikRiwut72413300/081235577877

DCR Bbrp KAPSTER Bisa Creambath/Body Spa.Rungkut Mejoyo Utara I ai 10(UbayaTen ggilis)&Daerah Citraland%91628046

CARI SPV,Waitrer/s,Cook,Tk Ptg,Tk Grg Srbtn Raya Gubeng 32 Tlp:5038595

879426

879430

879431

879435

879438

Dcr Karyawan/ti Pelayan TOKO min SMU. Lam:Jl.Raya Tenggilis 129 TOKO TAMYIS

874297

BTH P/W 80org U/JD wirausha,DJMN 100%. brhsl,Rgkt Mpn Tgh DC10%082139968373

874902

KERJA KOREA Gaji 8-16Jt/Bln. Bea Berangkat 850 Ribu. Hub:RHONA JOGJA, JL.Ring Road Sel 1,Wojo,Sewon-JOGJA %0811266612/ 085743580006 www.rhonajogja.com 875164

BtCpt Adm/Prdks.Scrty.SPG /Sby-Sda- Klmntn KdKlin4 /46%72763463 /082139577887

876132

DCR Teknisi AC+TngSerabutan GrahaAsri Suko dono 22 SDA%087851313731/70679751

876876

CARI 5 Sopir& 2Serabutan DtgLsg Dukuh Kupang XIV/28 Iklan BerlakuSelamanya

877212

Krywti MinSMP GjKmsi Rk.DeltaPermai RyPnjgjiwo 1A/2 Lt2Sby%83606583 Richard

877213

DICARI SOPIR Trailer B2 Umum Pengalaman Lamaran Kirim Jl.Kalianak 51-Y

879440

879442

WAITRES (Wnt) Karaoke& ClubMalam Max 25th Cntk &Mnrk Kapasari116 %081333209050 879467

CR KRYWN 20org U/JUAL minuman kliling lsg krj,kom 25%%087851555580 GMS BF2

879422

DBTHKAN TENAGA KERJA Pria/Wnt Berpengalaman Tata Rias Rambut & Wajah Ditempatkan di Luar Pulau Max30th Lam: Pondok Candra Jl.Duku 7-CB/57 Ibu Nensi 879444

DCR SOPIR Truck Paket u/Kota&Luar Kota(SIM B1).Lmrn diantar ke:STAR Kargo,Ruko Surya Inti Permata B-46 Juanda-Sda

879454

ADMIN WNT yg Tangkas&cantik u/AHASS di SBY.Lmrn:Pagesangan I/15%031-81888439

879429

879439

879617

879622

879571

879553

879504

SMU LGSUNG KRJ 15 Satpam Perumahan, BuruhPbrkBaja,Coklat,Termos,Plastik%03170852008 Jagir Sidresmo Buntu No.2 Sby 879499

KARYAWATI WANITA Utk Open Counter Di PTC Shift Ijazah SMA 750Rb%78417333

879556

DCR SOPIR Srabutan,Sim.A,Max.40Th Lam: Jl.KaliagungI/1 Blok E(KembangJepun)

879550

DCR TEKNISI AC Mobil&Tkg Kc.Film Pglmn Lam:Jl.Kedungsari107%70367887LgsDtg 879482

DCR KRYWTI Srbutan,Syrt&UsiaBebas H:Karang Asem 14/72%70281717,081335007420 879480

DCR APOTEKER S1 Farmasi Wanita Lamarn Menganti Karangan 66 Wiyung%70244466

879544

DCR TENAGA ADMINISTRASI Wnt Min SMA Lmrn Lngsng:Jl.Petemon 2/80 T:70224466

SOPIR KIRIM SMP Max25 Tau Jalan SBY, 10 Peg Wanita SMP Max25 Buat Souvenir,Dtg Lsg:Manyar Rejo 6/2 (Jam Kerja)

DCR WNT Max 27th Pglm U/Jaga Stan BjuAnak di ITC Sby%70127871 Bongkaran 61

20TKG BGN Serba Bs,DUCO,Gj.60-65&Srbtn 45-55 Smbisari 2/30 Sby 083831174999

SECURITY Lgsng Kerja/PT.ANOSET Jl.Brig. Katamso 4/180 (UMR) %0878.5368.6636

DCR Teknisi Pglmn AC,Kulkas Hub:03191293218 Lebak Timur 9 No.2

BTH PRT WNT TDR DLM Gj.1,5Jt/Bln%081554460605 Wiyung 5

DICARI MEDREP P/W SMA/SIM C.Datang: Pengampon Square D-9 Jl.Semut Baru Sby

CR LlsnSMA/K-Sdrjt P/W DiutPelamar Serius Krm Lt.Dsr E/32Quantum HiTechMall

BUTUH:SUpervisor Cleaning Srvc Jl.Gembili I/51 Sby %081938887878-77388878

DCR SOPIR SIM.A, slta dan Ofc Boy min Smp,Max 26th,Bs Tinggal di Mess, Lmr Dtg Sendiri,Ds,Sidomulyo,Rt.01/Rw.01 Buduran Sda%031-81368799/085814401999

877418

DCR TEKNISI AC& TEKNISI ELEKTRO. Lam: Dukuh Setro 2 no.1A. CV.TOP %71777784 877501

www.homeindustri.tk Krj DiRmh “Home Industri Plastik&Kertas” Modal Kcil Mnguntungkn Call%7674988,085257169969 Prum Bukit Bambe AN-16 Driyorejo-Gresik 877502

878566

878541

CV Indigo Br ksmptn main sinetron,Prm Citra Surya Mas K-8%91256675 diCasting

879310

TEKNISI AC Loyal Sim C Postur Sedang Niat Kerja Lam Krm Jl.Pucang Sewu 37

879461

879464

879469

879472

879493

879602

CLEANING SERVIS Utk Citraland,Gubeng Dll Jl.Gembili I/51 Sby%081938887878

879605

879606

879511

879501

879585

TNG WNTBsMasak Pglmn DiDepot&Tng Srabutan%72459117 Link Cafe WTC,Pemuda 26

879719

880063

880059

880051

879776

879782

880032

DCR SOPIR Kanvas& Sales Acc HP Luar Kt/ Dlm Kt,Bns,UM,Gj Pokok,Blm Nikah.Lam Ke Bolodewo 59 Sby

879785

BTH PENJAHIT Halusan U/Baju Pesta H: Stefany%0817332023 Kendangsari F-9 Sby 879880

DCR Operator Mesin Cetak Oliver 58 Hub: Ngagel Mulyo 28 %5043383 879877

DCR SGR Mekanik SepedaMotor H:TokoYuasaMotor%7881183 Jl.Ry.Wonocolo 109Spj 879875

BTH Karyawan LLs SMP/Sdrjt SIM C Serabutan Lam:Ruko Gatway B-10 Jl.Ry.Waru 879870

ADMIN Pria MinSMU Max35 CV Lam:Jl.Sa dang Tangkis 18 Taman SDA LgsInterview

879842

DICARI TENAGA Pria Serabutan Max.30th LamaranLangsung: Tanjungsari 44/B-11

879835

DICARI TENAGA Pria Hoot Print Kertas/ Plong Kertas Lam:Tanjungsari 44/B-11

879827

DICARI JURU MASAK Hub:Taman Pondok Jati Blok AN-10 Sepanjang %7886272

879770

DIBTHKN:Staff Operasional u/Ekspedisi Mobil,Min.SMA, Min.SIM A,Mahir Komp,Pria, Max35Th, Tujukan PT.UNITED TRASINDO Jl.Ry Waru 55 Sidoarjo 879769

KARYAWATI MENARIK Gaji + Komisi = UMR. Rungkut Megah Raya J21-25. %8709346

879832

DRIVER SIN A/B1 SMA Max.28Th+Helper Max.25Th Lmr Jl.Kalimas Barat No.1 Sby

DCR PENJAHIT UTK BAJU WANITA DtgLsg:Nginden Intan Utara E1/20,Sby

IKAN BAKAR KEDIRI Cari Waitres,Kasir, Marketing Lam Lgkp:Dharma Husada 134Sby

CR PENGIRIMAN/Srbtn (L) Max25th Gj700-1Jt Dtg Nginden Intan Timur VII E-3/2

DRIVER SIM A/B1 SMA Max28Th+Helper Max25Th Lmr Raya Lidah Kulon 1281

*DCR* Krywti Utk Bakery/Toko &Kasir Diutmkan Drh Ngagel H:Bratang Gede 124

DCR SGR Tng Kurir Mtr Tahu Wil Min Lls SMP Usia Max.40Th Gj,U. Mkn,BBM,Bns&JAMSOSTEK Lam Dtg KeLand Mark Delta Permai C-6 Ry Panjang Jiwo Permai %8417541 Bawa Ijazah Asli

BTH SALES Sparepart Otomotif;Sopir Kanvas SIM B1;Srabutan Min.SMA Lmr:Rungkut Madya B-19(Ruko GrandCity)%8714250

879360

879357

DIBUTUHKAN Marketing Freelance Property Hub:Aidah%72918620 Jl.Merpati 3/11 879366

DICARI SEGERA KURIR Pny Spd Motor Sdri Bw FC KTP Ke Kembang Jepun 42 Sby 879367

WNT SRABUTAN PRT Tidur Dlm GJ800Rb; Darmo B10 %081 859 1967 & 081 654 15673

879369

CR Terapis SPA Wnt&Kapster Wnt,Bs Mani Pedi, SPA&HD;WD.SALON,HrMuh A6 %7345067 879372

Dcr TK LAS & KERNET U-Pgr,Tralis,Kanopi& Stenlis H.Dkuh Pakis 57B %5685210 879374

BTH Mrktg ada Gj pkok+kms+jamsostek diut pglm lmr RMI C-33 %081231405214 879379

CR KARYWN/TI,Gj UMR+Bns.Dtg+Bw Lam: Global Disc; Psr Atom Thp1 Lt.4 FO/25-26 879377

DCR TUKANG LAS Pagar Tralis; Jl.Gebang Putih 32A Hub:%0818377395-70807948 879380

Anda Pelajar Mau Kerja Loper Koran Hub. Lebak Rejo 34 Kenjeran %70680749 879381

Cr TEKNISI/HELPER AC U/Gsk Mx27Th CV.JMT KdgTr II CC5 78080513/081216898892 879386

DICARI : SOPIR SERABUTAN . Lamaran ke : Jalan Raden Saleh No. 4F , Surabaya 879390

SOPIR B1 KendSdr,Gaji+U.mkn+Kmsi:Vila TamanGapura F1/18 Citraland 72623777 879397

DBTHKN Tukang Las Pagar Bisa Stenless Raya Gunungsari I/84A %70476247 879402

BTH ADMIN,Prmuniaga,Kasir Pria/Wnt Mx 25Th,Smu&SOPIR SimB1 Lam:Kapasari 136 879641

LOWONGAN STAFF Design Corel/Photoshop &ADMIN,Lamar Lsng:Manyar Sambongan 97

879627

879611

879618

DCR SATPAM P/W Penglm Max.40th Dtg Lgs ke:Hallo Sby Jl.Bubutan 92 Hub:P.Yopi

879512

BTH SGR HAIRSTYLIST CWEK mrangkap kapstr.Drh Balongsari Tandes:085731555513 879423

BTH DRIVER P/W Sim A,B1 & Tng Serabutan Lam:Jemursari 205/B2 Sby T:8432000 879449

DcrSPG/BAcsrisHp Shift/ UMR,SMU/Mnrk max26th,Royal Plz,Lam Krm ke:KutisariIndah Sel I/62%0818321112,Jam07.30-09.30 879421

DCR MEKANIK MOBIL+PMBANTU,tkg cuci mbl srbtn.Tempurejo 65%71719494/ 3893190 879521

DIBTHKN SGR TEKNISI AC,Pglmn min 1th,Lam ke jl.Klampis Sacharosa No.33 Sby

879437

DCR OPERATOR Msn Cetak Offset Toko & Double Folio,Dtg Lsg jl.Tambak Adi 46 879590

Dcr Koki C food+peg salon Bumi CitraFajar SW2B/22 %71257677 & 087852797000

879628

DCR SOPIR SRBTAN Max35th jujur Rajin tdkRokok,KalimasBaru Gud 60S%70841161

879640

CR PEGPria/Wnt Srbtn MinSMA KendSdr+SIM C Lam:SimpangDarmoPermai Utr XI/11 879630

DCRSGRTehnisiACPglmanGjUMR,Jjr,Kutisari Sel II/74%08123125085-70511540 879639

PT.ABC Buka Cab Baru Bth:100P/W U/Pss: Staf,Gdg,Recept,Adm Min.SMU-SMK-S1 Max27Th,Single Tdk Krj/Kul Lam:Ruko Manyar Mas 27/C2 Depan KebunBibit Bratang Pk10-14.00 Tutup Tgl:17/10/12%5967961

879717

879716

BTH PRT & BABY SITTER Lamaran Datang Langsung Raya Kutisari Utara 48-C,Sby

879714

DCR ADM&ACC Wnt SMK/S1 Pglmn Max 26Th PnyKendraan,Lam Ry.Kutisari Utara 48C 879697

DCR PENJAGA TOKO Min SLTP Max32th Dtg Lgs TPI OX No.17 Wiyung %03183625004 879738

DCR SOPIR B1 Srabutan Max35th Dupak 17 Blok A-9 Pertokoan Pacifik Megah 879739

DICARI TEKNISI ELEKTRONIK Hub: Dupak Mutiara 63/F-9 Sby 879737

BUTUH Sopir B1,Kernet,Telemarketing,Mark eting Lmr:Plaza Segi8 Blok C-862 Sby 879748

BTH SALES Keliling Catring P/W Min.SMP Mtr Sdr,Ulet&PEMBANTU RMH TANGGA TidurDalam;Prum Pondok Maritim AM20 Sby 879751

DCR SGR ADM MinSMA Wnt BsKomp.Max25Th Diut.MtrSdr;Darmo Permai Tmr 14/33 Sby 879758

DICARI SERABUTAN Laki2 Min SMP Max.22Th Jl.Pasar Kembang 39-B Sby 879765

BTH Lgs Intrv,Pmsran BANK BCA.MyrTrtmy 59 %087852337009/085852445864 Imam 879761

BTH KARYAWAN/Ti Bag.Lapangan U/Dididik Jadi Dealer2 Baru Max45Th.Ada GJ,Kms&Transpt.Penghasilan 8Jt/Bln Berminat Lam Dukuh Kupang Tmr XII/08 Sby JKrj 879746

PT.ATS SBY Bth SOPIR Sim A/B1, Max30Th, Pglm; Greges Jaya 2D/5 %08155550689 879774

CLEANING SERVICE Laki,Pnmptn Jemur& Pakuwon,GjMenarik.Lmr:Karang Empat X/35

879916

879799

BTH 10 TEKNISI AC+HELPER Raya Taman 20 Waru-Sda T:71113091

879794

DCR Wnt MinSMK/SMA SukaMnulis&Lncar FB,Twitter%087853697020 Brtajaya 18/37

BTH MARKETING,Tk.Bubut,Serabutan Jl.Kauman Asri 3/22 Benowo %71171662

CR Operator Warnet Pria Max.27Th Rajin &Jujur Petemon Tmr 58 %081332211117

TENAGA WANITA 19Th U/Jaga Stand Makanan, Lam Ke MayJend Sungkono 129 SBY

KACA.KACA. Dicari Tukang Bevel,Potong,G ambar,Stain,Grafis,Sandblast, Penglmn/Tdk Penglmn Hub%71471945/081330648384 Atau Dtg Ke:Menur Pumpungan 117 Sby

DICARI OP WARNET Bisa Komputer Kirim Lam: Raya Baratajaya No.9 %70166088

DBTHKN KRWYTI u/Toko.SMA 19-23Th. Pnmpln Mnrik, Jujur,PlosoBaru 20 %60420104

DICARI TENAGA STM/SMP ±20Th u/ Teknisi/Srabutan Lam ke:Jl Manyar 95C Sby

DCR MARKETING Laki2 Pny SpdMtr Sdr Lam Lgs CV.Mitra Sehati Jl.Gunungsari 130

DICARI LULUSAN SMK Teknik Sipil Umur Max 25Th CV Dua Putra,Jl.Jenggolo II/104A Sidoarjo Hub: Eva %085790901637

DCR PRT Dlm Rmh bs Masak,Bersih Hub: Agung/ Ayu Bratang Gede%5043428/ 91066812

BBRP SOPIR SIM B1,Pglm 2Th Dlm/Luar Kota,SMA,Max 35th:Ploso Timur 3/45 Sby

DICARI TKG Masak/Srabutan Katering Sgr Margorejo Tangsi 6/10%70507009 buYeni

PENGAJAR KOMP,Robotika,Mat/Arit Utk Sby & Gresik LmeKe Jl.Tidar 282 Sby

DCR HAIRDRESSER/ STYLIST”SALON NATURAL”Manukan tgh 19N/4%71701050/ 71165353

CARI PEMBANTU RUMAH TANGGA Bisa Masak Tinggal Dalam%031-72901330 Rkt Mpn 4

DCR SALES,TEKNISI & PGW Toko Max25Th :ROYAL Plz Lt.LG AA2-01 T(031)70652160

Lowongan : SIPIL,ARSITEK Dan ADMINISTRASI RINGAN Hub.Kenjeran 459 Surabaya

DICARI SALES & TENAGA SERABUTAN Pria Min.SMA Krm Ke:Griya Sedati Permai Jl.Sriti Blok.GG-52 Waru-SDA

DCR HAIRDRESSER Utk Salon EBC Gedangan SDA Hub 081330612145, 03134048733

880067

DCR TUKANG BUBUT Pglmn Diut Wil Sda/ Candi Palem Putri W-35 %085730007601

880008

BTH TNG Pria&Wnt U/Ush Pencucian Mtr, Gaji+Kms Dtg Nginden 2/62-B%70951221 880010

880013

880017

879911

DICARI OPERATOR Bubut Bisa Las Max.30Th Krm Lam Jl.Tenggilis Timur VII/44 879822

DCR TECNISI Ac Mobil Yg Brpglmn Hub:TSB I/74 %08819693854-085648091826

879818

879812

879828

879836

DCR DESAIN GRAFIS,Marketing Perceta kan,Tkng Potong Krm:Ngagel Jaya Brt 59 879843

CV.COLA Bth Krywn/Ti Ttp U/Pss:ADM,Sek, Gdg,Recep,OB MinSMA/K,TdkSdgKrj/Kuliah, Single Pglmn Tdk Diutmkan Max27Th Lam: Jl.Margorejo Indah Ruko Jemurraya C-20 SmpgPolsekWonocolo%81265495(Grts)

DCR TUKANG (Regu) Pglmn BARECORE Ada Mess Dkt Pabrik Driyorejo Gresik Hub: 08175256666-082139517397 Jl.Bambe 1 879821

CARI KURIR Punya Motor Ijasah Asli Gj 1.45jt/Bln %70058089 PPG II KK/1 Sda 879817

DCR STAFF ADM Wnt Min SMA,Bs Komputer Krm:Klampis Aji 1 Blok-K %0818309773 879804

DCR SRABUTAN GUDANG+TEKNISI Laki2 Elektronik,MinSMA,Lam Pergd Mutiara Tmbk Langon,Tambak Langon Ind D-36 %7484882 879795

BTH SGR TKG LAS&Llsan STMmsn.Ry Kendung7sby/Margomulyo44 Komp SURIMULIA blok OO-50sby 879797

DCR SGR KPL BKL&MEKANIK/TEHNISI U/Machinery+SparePart,Ry Kendung7sby/ Margomulyo44 Komp SURIMULIA blok OO-50

880028

Dcr Adm SMU bs komputer,motor sndri+Sim C jujur,ulet.Sedayu IX/5 sby

DCR TKG LAS,CANOPY,NGECAT Pengalaman Hub:Jl.KH.Abdul Karim 48C Rungkut,Sby

879578

880058

880070

WIJAYA KUSUMA . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . .. ....

PT HADENA ALI BARIK . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . . TAKJUB

DICARI TENAGA LAPANGAN . . . . . . . . . . . .1X25 ... .....

879969

879972

879970

879978

BBRP STM ELEKTRO bg QC,STM/SMA/SMP bg Prakitan/Packing:PlosoTimur 3/45 Sby 879988

DICARI SALES Untuk Perusahaan Distribusi Max.30 Motor Pribadi CV Kirim:Jl.Kapas Krampung 90 Sby %3821817

879852

879994

880037

880118

880140

SALESMAN, GP+UM+Komisi+Bonus.Lam: Jl.Raya Darmo Permai Timur 18F Sby

DCR TKG MASAK Ahli PangsitMie&Cleanin gServis H:PacuanKuda 8(Sawahan Tidar)

CR ADM Pglmn Max36Th BsKomp TgglDrhKjrn &Sktrya;LbkPermaiUtrI/1%085315881688

BTH PENGAWAS PROYEK Min.SMK Pglmn 2Th, Krm CV:Prm.Tropodo Asri F/30 Waru Sda

DICARI Bbrp SALES Motoris+SPG Gaji+ Insentif Mmuaskan LamLgs:Manyar Dukuh 5

DCR KAPSTER SALON WANITA YKP Pandugo I-Pi-21 Rungkut%8714094

KERJA P/F Income 1-7Jt/Bln B.Rahmad 106 Cal %081553377810/081357174369

DCR GURU PRIVAT TK/SD/SMP/SMA/Semua Pelajaran,Dukuh Setro 8/4 %51500235

879866

879910

880025

880019

BTH KRYWN Pria/Wnt/CREW(Waiter) FastFood, MinSMA,Bw Lam Ke:Raya Mulyosari 45 879876

880000

879908

DBTH TENAGA Serabutan Usia 15-30Th SMP/SMU LamKrm:JL.Kenjeran 475 Blok B21 879995

DCR SALES Laki/Wnt Punya Motor SMU Max35Th LamKrm:JL.Kenjeran 475 Blok B21 880004

ADM,SOPIR,Tk Las,Bubut,CNC Trump, Autocad ,Logistik Lam: JL.Merbabu 1%7484091 879894

DCR KOKI Utk Bakmi Jogja Di Sby/Bandung H:%031-77435980 JL.Raya Arjuna 140 879900

DCR SOPIR Srbtn SIM A+B1 Mx40Th Dom Sby Lam:Dukuh Kupang Barat I/120 J.Krj 879991

DCR Teknisi Mesin Plastik&SOPIR SIM B2 Pglm.Ditempatkan LrKota H:Ry.Dungus Lor KM.3,5 Sukodono%7879600/91784544 880020

DICARI TUKANG MASAK & Pegawai untuk Depot & Toko Baju Lam : Pasar TambahRejo Lt 1 Blok C no.7 Kapas Krampung

880006

880116

880716

880157

880150

DCR Hair Dreser&Capster Bs Creambath Pglmn.Salon AMELIA Babatan Pantai7/38

880139

SERABUTAN Laki2 Kedungsari 95 Sby TOKO FERARI Up:Bpk.Joni Hari Senin-Jum’at

880228

TUKANG ALARM,AUDIO,BOX & KACA FILM Pengalaman Kedungsari 95 Sby TOKO FERARI Bpk.Frangky Minggu-Jumat 880230

KARYAWATI Cewek Max.28Thn Kedungsari 95 Surabaya TOKO FERARI Up:Pak.Frangky 880232

SOPIR Pglmn Laki PnySIM Kedungsari 95 Sby TOKO FERARI Bpk.Joni Minggu-Jumat 880234

DCR L/P Tenaga Kerja Kurir/Serabutan Lmr Jl.Nginden Kota I/9 Sby

880275

DCR Serabutan Pria Min SMP Max30 Datang Jl.Wonokromo Tangkis 44%81409091 880282

LBB Erlangga Bth Gr Kls&Prvt Mat,Fis,kim,Ing Kupang Segunting 3/14%77746110 880290

DBTKN TNG WANITA U/LoundryDatang Langsung Jl.Madiun 1/20 GKB 880312

LOWONGAN PRT . . . . . . . . . .. .. . . . 1X25 . . . . . TAKJUB

880002

879700

SIDOARJO RAGAM LOWONGAN 880183

LOWONGAN KERJA GRATIS . . . . . . .. . . . . 1X25 . . .. TAKJUB

880196

DIBUTUHKAN CEPAT . . . . . . . . . . . . .. 1X25 . . . . . . TAKJUB

DIBUTUHKAN SALESMAN/ GIRL . . . . . . . . . 1X25 . . . .TAKJUB

LOW NGAGEL JAYA TENGAH . . . .. . . . . . . 1X25 . . . .. TAKJUB

879704

RAGAM LOWONGAN

LOWONGAN BU NANIK . . . . . . . .. . . . . . . .1X25 , . . . .TAKJUB

MALANG RAGAM LOWONGAN LOWONGAN UP LENI . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

880200 879001

879679

880092

BUTUH SEGERA SOPIR . . . . . . .. . . . . . .1X25 . . . .TAKJUB

PT HADENA INDONESIA . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

TAXI ORENZ . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . TAKJUB

HADENA YUDISTIRA . . . . . . .. . . . . . .. 1X25 . . . . TAKJUB

876958

879340

879699

880164

LOWONGAN BU MAIMUNAH . . . . . . . . .. . . . . 1X25 . . . .TAKJUB

LOWONGAN TKI MANDIRI . . . . .. .. . . . . .1X25 . . . . TAKJUB

EXTRA MOTOR . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

DICARI SALES FREELAND . . . . .. . . . . . . .. 1X25 . . . .TAKJUB

DICARI SEGERA HAIRSTYLISH , . . . . . . . .. . 1X25 . . . . .TAKJUB

879351

LOWONGAN HALMAHERA . . . . . . . . .. . . . . . .1X25 . . . . TAKJUB

880201

PT HADENA IBU KENDEDES . . . .. . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

879666

LOWONGAN TKW . . . . . .. . . . . . . . . . .1X25 . . . . .TAKJUB

880202 877379

879341

879701

880166

MULTI MEDIA SHOP . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . .. . . .

PT HADENA BINTANG . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . TAKJUB

BUTUH SEGERA ,. . . . . . . . . .. . . . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

PT MAHAWANGSA . . . . . . . .. . . . . . . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

880491

DCR PENJAHIT BAJU Yg Halus/Tkg Potong Dtng Lgsng:Karangan Jaya 3/14 Wiyung

880488

CR KRYWN STM SMA Pria TdkMerokok Lam: BCF SekawanNyaman E56 Sda %08165458765 880484

BABY SITTER

880090

BABY SITTER TATIK . . . . .. . . . . .. . . . .1X25 . . . .TAKJUB

880480

880555

LOW JL TANGKUBAN. . . . . . . . . . . .1x25. . . . . ........

878910

879350

879732

880178

879008

880111

DIBUTUHKAN CEPAT . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 ... ....

DICARI PRIA/ WANITA . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . .TAKJUB

SEMINAR GRATIS . . . . .. . . . . . . . . . 1X25 . . . .. . TAKJUB

BUTUH 250 . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . .TAKJUB

BABY SITTER WIDIO . . . . . . . . . . . . . .. .1X25 . . . .TAKJUB

LOW UP AFID . . . .. . . . . . . .. . . . .. . 1X25 . . . .TAKJUB

878914

879358

879733

880181

879355

880191

880361

880341

880321

DCR BEAUTICIAN Wnt Bisa Body Massage Max.35Th Lam:Jl.Manyar No.53%5992273

880263

DBTHKAN SOPIR Pglmn Sim.A Krm Lam: PT.SMB Jl.Prapat Kurung Selatan No.5 Sby

880271

DCR SALES Alat2 Teknik P/W Kend.Sdri U/ Indstri&Retail;SDPS VII/62%77766667

880276

BTH OFFICE BOY Llsn SMA/K Max35Th U/Wil.Grsik KrmKe:Jl.Sampit%031-70045766 880278

CR PEMBORDIR AplikasiAnak,Gj Blnan; Margorejo Indh A522%0818308093/ 70918000 880286

DCR SEGERA ADMIN&Produksi Dtg& Bawa Lamrn Lgs:Jl.Karang Asem 15/33 %70888297 880288

DCR PENJAHIT Tas Anak,Gaji Bulanan Jl.Margorejo Indah A-522 %0818308093

880291

DCR Pembantu Rmh Tangga Tdr Dlm Gj 600Rb; Babatan Pantai 2J%3812314/ 3821047 880317

DCR PENJAHIT,Garapan Boleh Dibawa H: Jl.Karang Asem 14/72 %70701692,70281717 880231

DCR WANITA Lulusan SMK Kecantikan U/Salon.Sidosermo PDK 5/18A%087854010038 880345

DCR PEGAWAI SrabutanPriaU/Tk.Bangunan Hub:Toko DanaKarya Jl.Danakarya 49 880227

Dibthkan Teknisi/Helper AC max35th krm lmr ke Kutisari Selatan 91 Sby60291 880585

DCR CPT ADMIN WNT BISA KOMP Penamp.Menarik,Ry.Prapen27%8435011

880530

DICARI KARYAWATI Serabutan Usia Max.30Th Hub:JL.Lebak Timur Asri No.75 Sby 880494

LB BTH GURU TK S1/SMA KendSdr Mx25Th Gj500rb:Rungkut Tengah 3A/30%72070265 880478

DCR KRYWN Srbtn&SOPIR,SIM A,Pglmn, Max 40Th Lam:Sutorejo Prima Indah PD 17/21

880242

DCR GURU Bhs Inggris&IPA Spd,Lam Ke: SMK Yos Sudarso JL.Nginden Baru III/19

880461

CARI HELPER AC, ADMIN Wanita %72608236 Keputih Tegal Timur 108

880162

877360

WIJAYA KUSUMA SBY . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . . TAKJUB

CARI PENJAHIT Baby dan Sprei Harian/Borongan Hubungi:03172901330 Rkt Mpn 4

DiButuhkan Penjahit Baju Pesta Pglmn Wil Sda Lam PO BOX61213Sda%0818398029

SURABAYA

880089

880495

PERSH COMP Mencari Tenaga ADMIN Marketing Syarat Pend Min.D3 Wanita. Lamaran Ke:KENT COM JL.Ploso Timur V/48 Sby

880115

BUTUH CEPAT . . . . . . . .. . . . . .. . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

MARKETING-SALES 879363

880498

CARI TENAGA SERABUTAN Harian/Borongan%031-72901330 Rkt Mpn 4

SALES ALAT LISTRIK Max30th/KendSndr/ pglm,Ry Rkt Mapan FB-2 sms082139512882

SOPIR-KERNET-BAG.GUDANG-ADM(PRIA) Walk in Intrview Jl.Margomulyo 31/B-12 Sby

880069

878929

880503

CARI SEGERA SATPAM,Min SMA,Max 35th. Lam Lsg:Rungkut Menanggal Harapan S-25

880041

879398

DIBUTUHKAN MARKETING . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . .TAKJUB

880418

879849

880068

BANK Membutuhkan Sarjana/D3/SMA, Foto Warna, Ijazah, Transkrip, CV,KTP,SIM,KSK. Lamaran Kirim ke:PO BOX 4208 SBS

880030

880616

2

DCR SOPIR Sim.A, Pglmn Diutmkan Dom. Sby Brt Lam:Darmo Permai Tmr 14/58 Sby

880009

S1 TEKNIK SIPIL Pglmn Konstruksi Bs RAB Komp.Software Drafter,Autocad,Bs Bhs inggris Ry.Kutisari Utara 48-C,Sby

879933

880224

DCR WANITA D3 & PENJAHIT Wnt H: Sim pang Darmo Permai Selatan 14/60 %70994083

MONTIR COLT Disel Pnglm Tdr Dlm.Babatan Pratama 19 BB49 Wyg,%03177591949

879808

879895

880222

WANITA 25Th Utk Usaha Roti (Shift Pagi) Lamrn ke Kendangsari Blok O-19 Sby

879800

DICARI TENAGA PELAKSANA LAPANGAN Diutamakan Pengalaman Proyek Jln Beton Linkungan Perum.Wisma Menanggal III/31

879892

880367

SOPIR SIM.B1/SMA Sdrjt Srbtn Lam:Aneka Bangunan,Gemblongan 63F Sen s/d Jum

BTH SGR TKG BUBUT,TKG MILLING&Lulusan STMmesin Lam Raya Kendung7 sememi sby 879805

879885

880360

DICARI TENAGA Serabutan Pria SIM-C Lamaran Kirim: Jl.Rembang 67 Surabaya

ADMIN Wnt MinSMA&Tng Srbtn Laki2 Lam: Inti Prima JL.Nginden Intan Timur 6/2

879825

879896

880357

DCR SGR TKG SETEL SPDA PANCAL Pglm %082140301161/7481227 Simo Tambaan 1/28

879781

DICARI TEKNISI TV Gaji 1.5jt+Bonus Baruk Utara 6/44 %031-70233449

879902

LAHAN 1 M2 HADIRKAN usha ternak ayam arab ptelor-untung:082139968373 rkt10

BTH SOPIR SIM A/B1 Max40Th Ada Bonus. Lam:Pergud Mutiara Tambak Langon B-14

879638

DCR PENJAHIT Celana & Rok Pglmn U/Konveksi Ngagel Jaya Tengah 8/12 %5024293

KARIR SOPIR Srbtn Toko,Mtr Sndr Gaji Bagus Wil Mulyosari%031-3524260 J.Krj

SALES BAHAN Bangunan Penglman,max 30th,Punya Mtr Sndr.Kirim ke:Pergudangan Meiko Abadi 1/C-50 Gedangan Sidoarjo

DCR TNG PRIA U/ Jual Keliling,Gaji 600 Rb+Bonus Graha Indah H-22 %92002737

879642

DCR SGR Designer Grfs/ADMIN Web,Kreatif Min.SMK Info%087852042865 Ks xx/11

OPRTOR BUBUT Min35Th Pglm U/Slwesi& Kalimntan; KlmpsSmloTmr AB35 %081520304030

P/W SRBTN/T JAID TdrDlm Asal LrSby 16-20Th; PcrKmbng 101A%03170993646 NoSMS

879336

DCR 10 Tukang Almini U/Mebel RmhTangga Serius%087853697020 Baratajaya 18/37

BUTUH CEPAT SPG Event Reguler Kirim CV Jl.Kawi No.3 Perum Pepelegi IndahSDA

BthSalesMknRinganCe/Cowok MinSmp Py Mtr,GJ+UBsn krm.Cv:Ngagel Jaya 53B SGR

879718

DCR HAIRDRESSER&Kapster P/W u/Salon Carmel,Ngagel Jaya Tengah 127%83073181

879844

DCR TUKANG KAYUPglman Di Interior Mebel, Harn/Borongn RK V/K23%082140721777

879616

DBTHKN SGR:ADM Marketing Wnt, Min. SMU,Pglmn,Bs Komp Lmr:Jl.Dupak No.23 Sby

879834

DRIVER SIM A/B1 SMA Max.28Th+Helper Max.25Th Lmr Ry Bendul Merisi Utr 8/47

879339

ADMIN Min.SMA/Sdrjt Bisa Komputer Umur 17-23Th Hub:Karang Asem VB/4

PT.GRIYA RAHMA RAHARDJO,Bth Krywati Admin,Lulusan SMK Akuntansi,Domisili Rungkut,Lam Langsung:Rungkut Asri Tengah 8/2 %03171951195 Jam Krj 10.00-13.00

880423

880363

880631

DCR TUKANG SALON&CUCI MOBIL Tng Serabutan,Raya Prapen27%8435011 880650

BTH SGR SOPIRMax35Th SIM,Gj+Kms Bersed LuarKota,Tropodo I/123%081216222223 880659

DCR SMK SIPIL Single Sipil tauGmbr diTmptkan Tabanan Bali Lam Komp AndikaPlz LT II/A-26 SimpangDukuh38-40 PT.PIW 880633

DCR ADMIN Wanita -+26th/min SMA/Pglmn -+2th Lam ke Jl.Genteng Kali 65 sby

880626

LIHAT HAL 18


17

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Hendro ­ 087851322567 | Meidy ­ 031 83356990

Menyebrang Laut Demi Lambung Sehat TANYALAH Ifa Lubna, mengapa ia rela jauh-jauh dari desanya di Empang, timur Sumbawa ke Mataram di pulau Lombok hanya demi mendapatkan Sari Bubuk Kedelai Murni Metabolis. “Saya sudah cocok karena sejak minum Metabolis setahun lalu gangguan maag kronis saya tidak pernah lagi kambuh,” jawab Ifa. Ia menceritakan bagaimana tersiksanya bila nyeri lambung menyerang. Selain sulit memilih makanan, muntah dan nyeri ia rasakan sampai ke punggung. “Karena maag juga saya pernah opname sampai 3 kali. Minum obat hanya reda sebentar, saya maunya lambung benar-benar pulih.” Dengan minum Metabolis, siklus haidnya juga normal kembali. Pengalamannya membuktikan bahwa konsumsi sari kedelai Metabolis secara rutin

Metabolis ternyata sangat membantu menjaga vitalitas sepanjang hari. Susu kedelai Metabolis dengan isoflavon dan kandungan serat yang cukup tinggi sangat membantu merawat sistem pencernaan dan terhindar dari gangguan seperti maag, radang saluran cerna, kembung dan lain-lain. Isoflavon akan membuat sel-sel lambung berfungsi dengan baik serta memperbaiki kulit lambung yang rusak. Metabolis juga menstimulasi sebagian komponen karbohidrat menjadi energi. dari berbagai studi ilmiah tentang manfaat susu kedelai menyebutkan bahwa konsumsi kedelai dengan isoflavon dan dan disiplin, ammpu menjaga lesitin dapat membantu memdan merawat kesehatan dengan pengaruhi perkembangan kulit baik. Selain menghindarkan dan membentengi kulit dari dari gangguan maag dan haid, proses penuaan dini. (ikl)

Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon.Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon. Jawa Timur: (031) 71946060 / 72033881 / 081357875550. Surabaya: (031) 34090123. Gresik: (031) 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan & Bondowoso: 081357875550. Magetan: (0351) 7625944. Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) 7156661. Nganjuk: 081357629277. Blitar: (0342) 7750062. Tulungagung & Trenggalek: (0355) 7767761. Probolinggo: (0335) 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: (0356) 7024916. Lamongan: (0322) 7711419. Jember : (0331) 3415437. Lumajang: (0334) 7730554. Situbondo: (0338) 3947070. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto & Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) 7717177. Sumenep: 087851048521. ( ikl )

KAPSUL SAMBUNG NYAWA

100 % Pengobatan Herbal ANDA, menderita penyakit kronis & harus operasi? Ingin sehat? Minum Kapsul Sambung Nyawa Rp. 150.000,- sudah teruji & terbukti. Kapsul Sambung Nyawa, adalah obat herbal khusus untuk memperbaiki metabolisme tubuh, mengoptimalkan pencernaan, memperlancar darah, menghilangkan sakit dan nyeri (analgetik), menyembuhkan radang / infeksi, mematikan virus dan bakteri (antibiotik), menurunkan panas (anti piretik), mengatasi lemah, letih & lesu (Tonikum), mengeluarkan racun, dapat mencegah dan mengobati penyakit kronis seperti : Gangguan saraf & kulit, Pusing, Migrain, Kekentalan Darah, Stroke, Lemah Jantung atau Jantung Koroner, Paru Paru–TBC, Sinusitis–THT, Pegal/ Kaku leher, Gangguan

INFORMASI & PEMESANAN CV. NUFARINDO CITOTAMA Jl. Siwalankerto No. 16 SBY (031)8437866, 92065442, 081249705662, 08179904537. Semarang: (024) 6925173, 70109112, 08156620472. Malang: (0341) 8609865, 081555767243, Pasuruan: 085646763960, Probolinggo: 081805012788. Madiun: 0815557672 43. Kediri: 08563214280, (0354) 7635414, Ngawi: 081555767243, Trenggalek: 08563214346, Blitar: 081359579060, Ponorogo: 085736859358, Tulungagung: 08563214346, 081359579060, Magetan: 085735373545 Mojokerto: 081335400728 Lumajang: (0334) 7744630, 085655966442 Agen Jember: (0336) 881818, 081805012788 KONSULTASI: 081584877745 DEPKES RI: 109327501288. NO. REG. POM. : 448310129 Utk luar kota transfer ke BRI: 0873-01-017605-53-5 unit Wonocolo SBY, AN: SITA ISMIYATI.

ZHONG JING TANG

Solusi Tepat Obati Hepatitis dan Liver

Q

Berpengalaman Menangani Kanker, Tumor, Prostat, Batu Ginjal, Diabetes dan Segala Penyakit

HEPATITIS dan liver adalah suatu istilah untuk sekumpulan kondisi penyakit dan infeksiinfeksi yang mempengaruhi sel-sel, jaringanjaringan struktur dan fungsi dari hati. Seperti kita ketahui, beberapa fungsi hati adalah untuk menyaring darah, memproses dan mengikat lemak pada pengangkutnya ( protein ) termasuk kolesterol. Sedangkan penyakit liver menyebabkan fungsi hati tidak dapat berfungsi dengan baik. Biasanya pada fase awal pasien tidak merasakan keluhan apapun, namun jika telah merasakan gejala-gejala sebagai berikut yaitu antara lain kekuningan pada kulit, urin menjadi coklat seperti the, mual, kehilangan nafsu makan, naik/ turunnya berat badan yang abnormal, diare, warna tinja yang pucat, nyeri perut bagian kanan atas, maka harus segera diobati karena akan mengganggu fungsi hati.

Tang juga efektif untuk mengobati tumor, kanker, thiroid ,prostat, diabetes, batu ginjal, uremia, epilepsi, dan berbagai penyakit lain. Segera kunjungi Sarana Pengobatan Tradisional Zhong Jing Tang dan nikmati promo gratis untuk semua biaya konsultasi dan pemeriksaan , serta dapatkan diskon biaya obat 50 persen. ZHONG JING TANG MEMBERIKAN BUKTI BUKAN JANJI. (ikl) Sarana Pengobatan Tradisional Zhong Jing Tang satu-satunya yang menggunakan metode khusus pengobatan tradisional Tiongkok yang sangat efektif untuk mengobati berbagai macam penyakit termasuk penyakit hepatitis dan liver. Obat hanya ditempelkan di tempat penyakit serta dengan getaran listrik statik, obat langsung sampai ke bagian tubuh yang sakit. Bersamaan dengan minum obat her-

bal maka dapat memulihkan fungsi liver serta meningkatkan daya tahan tubuh agar penderita pulih kesehatannya. Dengan sekitar lima hingga tujuh hari pengobatan langsung terasa hasilnya. Efektif mengobati penyakit hepatitis, liver dan gangguan hati tanpa operasi serta tanpa efek samping dan pasien pasti mengalami perbaikan kondisi yang signifikan. Selain itu, Zhong Jing

Pernafasan, Osteoporosis, Otot Kaku, Lemah Syahwat, Pikun– Depresi, Lancar Haid– Bersih darah, Penyempitan Pembuluh Darah, Kelenjar, Kista–Myom, Polip–Tumor– Kanker –Kolesterol–Trigliserida, Hipertensi, Maag Kronis, Liver, Diabetes, Batu Ginjal–Empedu, Asam Urat–Rematik, Wasir, Asma, Genius – Meningkatkan IQ, Pelangsing. TESTIMONI: Ny. Luthfia (40th) Semarang, 2 thn mengalami lemah jantung, vertigo & maag, sudah berbagai obat saya coba, tapi hasilnya kurang memuaskan. Setelah saya mengkonsumsi KAPSUL SAMBUNG NYAWA selama 2 bulan, semua keluhan lemah jantung, vertigo dan maag saya hilang, dan tidak ketergantungan. ( ikl )

KEUNGGULAN 1. Mengobati berbagai macam penyakit tanpa ope­ rasi. 2. Menggunakan metode pengobatan tradisional de­ ngan hasil yang signifikan. Segera hubungi Zhong Jing Tang Jl. Manyar 29 Surabaya. (031) 9272­2279, 7122­6777, 592­1576 Jam Praktek Buka pukul 08.30 – 17.00 wib Minggu atau hari libur tetap buka

Kadar Gula Normal

SESUNGGUHNYA diabetes dapat dicegah, salah satunya dengan terapi Gentong Mas. Mujiati (55 thn) yang selama 2,5 tahun menderita diabetes sudah membuktikannya. “Karena pikiran dan faktor keturunan saya menderita diabetes, akibatnya badan sering terasa tidak enak dan kaki sampai bengkak. Untungnya sudah 3 bulan ini saya minum Gentong Mas dengan teratur, kini badan saya terasa lebih baik, kadar gula darah sudah turun dan kaki sudah tidak bengkak lagi.” Ungkapnya. Karena telah merasakan manfaatnya, wanita yang berdomisili di Cawang, Jawa Timur tersebut tak segan-segan membagi pengalaman baiknya tersebut dengan orang lain, “Mudah-mudahan pengalaman saya ini dapat bermanfaat bagi orang lain,” harapnya. Gentong Mas adalah minuman kesehatan herbal alami dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti manfaatnya bagi penderita dari berbagai penyakit, termasuk penderita diabetes. Habbatussauda dalam Gentong

Mas dipercaya dapat meningkatkan fungsi insulin dan mengurangi resistensi reseptor insulin, sedangkan Gula Aren berperan dalam optimalisasi kerja reseptor insulin. Gentong Mas juga mengandung Chromium yang efektif memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin sehingga meringankan kerja pankreas. Selain itu, Gula Aren dalam Gentong Mas memiliki indeks glisemik yang sangat aman bagi kesehatan yaitu hanya 35 (aman jika indeks glisemik dibawah 50). Dapatkan Gentong Mas di Apotik/toko obat terdekat. Info lebih lanjut kunjungi www.gentong-

mas.com atau hubungi: Surabaya: 081320070604, 03175161806, Malang: 081219269565, 0341-5491890, Madiun : 081359291111, kab. Madiun : 081231871578, kab. Kediri : 081333178394 Kediri : 085223018142, Mojokerto: 085223636470, Gresik: 081322445096, Blitar: 081233052584, By.wangi: 085234398441, Sidoarjo: 081252532578, T.Agung: 081252532577, Jombang: 085257044832, Jember: 081338611049, Trenggalek: 082139057979, Magetan: 081977373653, Pb.linggo: 081331952259, Nganjuk: 081331939610, Pasuruan: 081252756227, Ponorogo: 081274310596, Bojonegoro: 081233390005, Situbondo: 085258506595, Ngawi: 081215110665, Bndwoso: 082336106409, Lamongan:081331257610, Tuban: 081216135230, Lumajang: 081336191009, Bangkalan: 082118867006, Sampang: 082141417808, Pamekasan: 082140744863, Sumenep: 085232302824, Pacitan: 085335454594. Depkes RI No. PIRT. 812.3205.01.114. ( ikl )

Penderita Kanker Kelenjar Tiroid Stadium Tiga (3)

KANKER didefinisikan sebagai pertumbuhan tidak terkontrol, sel-sel yang menyerang dan menyebabkan kerusakan pada jaringan sekitarnya, misalnya kanker Kelenjar Tiroid muncul akibat meliputi gejala hidung dan telinga, saraf dan gejala dari penyebaran tumor ke kelenjar limfe serfival. Gejala telinga adalah rasa penuh tak enak, kadang tuli akibat oklusi tuba Eustachi, atau otitis media serosa dan Adinolodewo sinus, semua penyakit tersebut akan mengancam kehidupan jika tidak di Diagnosis dan di Obati sejak dini. Begitu juga Klinik Harapan Sehat yang sudah di percaya di kalangan masyarakat bisa mengatasi berbagai penyakit kanker payudara, nasofaring, getah bening/ kelenjar tiroid, kulit, hati, limforma, rahim, pankreas dan penyakit dalam seperti strok, diabetes, liver dan lain-lain, cara pengobatannya dengan metode Traditional Chinese Medicine (TCM), Akupuntur dan di gabungkan dengan pengobatan modern, pe-

ngobatan tersebut tanpa Operasi, begitu juga yang di alami oleh ibu Indah Wati yang mempunyai penyakit kanker Kelenjar Tiroid stadium tiga yang berobat di klinik Harapan Sehat selama dua Paket, di awal pengobatan ibu Indah Wati terdapat benjolan di kiri sampai ke leher bagian depan lihat Foto sebelumnya dan sesudah Pengobatannya Enam (15) hari mengalami perubahan yang signifikan dan pengobatan selanjutnya ada kemajuan yang sangat mendekati normal, selama ini saya sangat terganggu

adanya penyakit yang menggrogoti leher saya, sampai-sampai membengkak, kini saya lega bisa normal kembali karena penyakit kanker Kelenjar Tiroid saya telah sembuh, setelah hasil dari check-up Laboratorium dan CT Scan mengatakan bahwa sel-sel kanker sudah hilang ” kata Bu Indah, jika ingin menanyakan soal penyakit saya hubungi hp 082264772174 . Apa yang di katakan oleh ibu Indah Wati adalah benar, tidak ada unsur pemaksaan dari pasien kami. Bagi pasien yang menjalani pengobatan di Klinik Harapan Sehat akan merasakan hasilnya setelah tiga sampai lima hari dan setelah pengobatan 15 hari

pasien dianjurkan untuk check-up di Laboratorium guna mengetahui hasil yang sesungguhnya. Terapi TCM juga mengatasi rasa nyeri, mual dan resah, menambah nafsu makan dan pemulihan kondisi fisik serta meningkatkan kualitas hidup pasien. Pesan dari Klinik Harapan Sehat untuk pasien yang menderita kanker, jika berobat kemana-mana belum berhasil datang langsung ke klinik kami dan Sistem pengobatan kami dengan herbal, tidak menimbulkan kerontokan pada rambut dan tidak ada efek samping, semua itu sudah di buktikan oleh pasien. (ikl)

INFORMASI LEBIH LANJUT HUBUNGI : JL. GAYUNGSARI BARAT III / 47- 49 SURABAYA TELP. (031) 829 2116, 829 0998, HP. 081 331 976 788

“BIAYA KONSULTASI GRATIS” Disediakan mobil antar jemput dari Juanda ke Juanda Buka jam 07.00 – 22.00 wib

“BISA RAWAT INAP”


18

multisport surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

futsal

Laros-Marthin Belum Deal SURABAYA, SURYA - Teka-teki siapa yang akan melatih Laros di Divisi I LFA Jatim IV mendatang masih misterius. Sejak ditinggal almarhum Abdoellah 'Itam' Imron beberapa waktu lalu, Laros belum memiliki pelatih permanen. Bahkan saat mengikuti turnamen di GOR UPN Veteran Jatim, pekan lalu, Laros meminjam pelatih tim Divisi II, Great Wall, Marthin Setiabudi. Awalnya Marthin digadang-gadang menjadi pelatih permanen Laros untuk mengarungi Divisi I LFA Jatim IV. Namun hingga kini belum ada kepastian apakah Marthin akan melatih Laros. Manajer Laros Chaidir Akhmad mengaku, sedang menunggu tanda tangan Marthin. "Kami sedang memburu Marthin tapi belum deal," kata pria yang akrab disapa Bang Denk

ini, Kamis (11/10). Untuk mengisi kekosongan kursi pelatih tersebut, Laros mempercayakan Andi Lesmana menyeleksi pemain yang dipersiapkan memperkuat Laros di kompetisi mendatang. Andi Lesmana merupakan asisten pelatih Laros. "Untuk sementara seleksi Laros dipimpin Coach Andi. Kami saat ini sedang menggelar seleksi untuk persiapan musim depan," kata Bang Denk. Sementara itu, perburuan Laros terhadap empat pilar Laju Jaya Kediri, Sulton Achirudin, Ferry Yudiawan, Aidil Hidayah, dan Krisdian juga belum menemukan kepastian. Hal ini karena manajemen Laju Jaya menahan pilar-pilar itu agar tetap di Laju Jaya. "Soal empat pemain Laju Jaya juga belum ada keputusan," urai Bang Denk. (k1)

ist

PERSAHABATAN - Pemain Surya (bawah) dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak foto bareng sebelum bertanding di Lapangan Futsal SIER, Rabu (10/10) malam.

Polres Perak Jajal Surya SURABAYA, SURYA - Pertandingan persahabatan terus dilakukan tim futsal Surya. Ini dimaksudkan untuk mempererat silaturahmi dengan nara sumber. Laga persahabatan terakhir yang dijalani Surya yakni melawan tim futsal Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Lapangan Futsal SIER, Rabu (10/10) malam. Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang dipimpin langsung Kapolres AKBP Anom Wibowo mengungguli Surya,

PT.Bank Permata,Tbk.Bth Loan Advisor, GP,Komisi 16jt,karier,S1,pengalaman,jl.Raya Darmo 54-56 (Darmo Square) blok B-10 Up: heri 031-70766618

Design grafis L/P,sablon(L)syarat SMK grafis.MAESTRO Raya Gubeng 30A-B sby

DBTHK SEKRETARIS/Admin Ringan D3 Sekretaris,Pglmn 2Th,Bs BhsInggris Lisan/ Tulis)Lam+CV Jl.Kendangsari II/37(YKP)

KRJ SMPGNU/Ibu RT 1-3Jt/Bln Daft:SMS Nm Usia Almt085748846084 Bas-Ramad106

10-6. Selain Anom, Polres Perak di antaranya menurunkan Kapolsek Asemrowo Kompol Mustofa dan Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Rahman. Anom menyumbang satu gol lewat aksi individu, sedang Mustofa melesakkan dua gol. Di babak pertama pada pertandingan yang berlangsung 2 x 30 menit itu, permainan berlangsung imbang. Kedua tim silih berganti menekan pertahanan lawan. Masuk di babak kedua, stamina pemain Surya

Kerja sampingan nempel benang teh rosella,upah 70rb/200benang+uang bulanan jl. Bubutan dpn BG. Junction Hub: Rosalina 085733436936 (iklan dibawa).

SGR Pria/Wanita MAx25Th Single Srbtan SD/ SMU Mtr Sndri R.Arjuna 147B Sby

BUTUH GURU Privat SD-SMA Krm CV Bluru Permai C-5 SDA 60977839/085733660016

Cr b krm 20-25th pny mtr.gj bns u mkn bens serv mtr.Purimas E7/6 UPN Rngkt

DCR TKG SERVICE ELKTRNK DVD/ MP4/Radio, min 22th. Ambengan Plz B27. 5322500

CARI P/W U/Toko,Dpot,PRT,B.Sitter, Pbri,Dll Jl.Zamhuri 27 Rkt 081331044788

CR Penjahit Wanita Dtg Lsg Ke Jangkungan Nginden 1B/19B 81797313-5962526

INNOVA G’07 Hitam Met Bensin TgnI Istimewa Hub:081230424933-70482938 TP

BTH Sgr Pegawai Toko Wnt Max.30Th Lam Lengkap Sarijaya Jl.Petemon Timur 53

DCR ADM Wnt Min.SMA Bs Komputer Lsg Interview Ry Kedungturi 47 88248097

CLEANING SERVIS Siap Krja,Srius 7167 1710- 085733218687 Lam Kedurus 4.B/41

DCR MEKANIK Bisa Perbaikan Kendaraan Diesel&Bensin Punya SIM-A,SMA Otomotif Max27Th Lmr Lkp Jl.Tidar 350 Lt1 Sby

KERJA Sampingan.Nempel BenangTeh.Upah 70rbu/200Tali+UangBulanan PT.HADENA Jl.Bubutan16Kav22Ibu Indah087885578464

DCR HELPER & teknisi Ac jl. Cendrawasih i /137 rewin 031 70449500

TUKANG Las Listrik+Pembantu Tukang/ Kuli Pagar,Kanopy HARIAN/BORONGAN (ada Mess)Medayu Utara Gang. 3 No.2 Rungkut Sby Hub:031-60393960-087754144783

1.MEKANIK SPD MTR 2.KARYAWAN Lmr:Kingtama;Jl.Ngagel Madya 14 Sby

CARI SEGERA Lulusan STM Elektro Max23 Bag.Teknisi Laptop Diutamkan Dr Luar Kota Lam+Lsg Semolowaru Indah A/17sby

CV.LJ Bth 10Karyawati U/Bdg Jasa.MinSMU.

DICARI GAJI TINGGI: 1.Tukang Pola+ Potong, 2.Penjahit Busana. Gemini6A Karang4 081703685358 / 77823084

DCR PEGAWAI Wnt u/Laundry Drh Wiyung & Pakis 70266277 / 70061066;Pdmstr74

BTH TEKNISI AC,STM Mx25Th PT.Mekar Sari JL.Cipta Menanggal Utara 66 ViaPos

BUTUH: adm,waiters,supervisor. Min SMK pny kend.CV ke dharmawangsa 113A.

BTH LLSN SMA/SMK BsKomp Jujur Kerja Keras Lam:Dukuh Kupang Brt 8/30 5676779

SURABAYA, SURYA - Kegembiraan Indonesia di turnamen tenis internasional ITF Junior Piala Widjojo Soejono 2012, tidak berlangsung lama. Petenis tuan rumah, secara menyedihkan berguguran ketika turnamen dengan grade 4 ITF tersebut memasuki perempat final. Dalam babak 16 Besar, yang berlangsung di Lapangan Kodam V/Brawijaya, Surabaya, Kamis (11/10) kemarin, tiga dari empat petenis putra Indonesia yang bermain menghadapi petenis asing, kandas. Mereka adalah petenis anggota tim PON Jatim, Ibrahim Unggullaga kalah 4-6, 1-6 dari petenis 14 tahun asal Korea yang menempati unggulan pertama, Duck Hee Lee. Lalu, Irfandi Hendrawan kalah 4-6, 6-3, 1-6 dari petenis Malaysia, Ahmad Deedat Abdul Razak. Paling menyedihkan yakni tersingkirnya petenis terbaik Indonesia di ajang ini, Armando Soemarno, oleh petenis Singapura, Yong Jie Isaac Ong. Unggulan kedua, Armando secara tragis tersingkir gara-gara cedera, sehingga ia terpaksa mundur di set kedua. Tidak jelas cedera apa yang dialami Armando, tapi petenis berperingkat 462 ITF ini sepertinya sudah tidak fit sebelum pertandingan kemarin. Di set pertama, Armando dihajar Yong yang menempati unggulan 14, dengan perolehan poin 1-6. Armando memutuskan mundur di set kedua, saat sedang tertinggal 0-1. Sementara, petenis asal Surabaya, Ibrahim Unggullaga, mengakui lawan yang dihadapi lebih tangguh. Menurutnya, meski Duck Hee Lee lebih muda empat tahun, tapi Duck punya segalanya untuk menang. “Stamina saya kedodoran. Tapi, dia (Duck) memang punya teknik lebih bagus. Stroke-nya sangat mematikan. Saya yakin dia bisa masuk Grand Slam Junior,” ungkap petenis muda yang lebih akrab dengan nama Aga ini. Petenis tuan rumah lainnya, yakni Mochammad Rizky Widianto, berpeluang membalas kekalahan Aga atas Duck. Rizky, yang tercatat sebagai unggulan

CR KRYWT Pglm JahitHlsn Modes&Tkg Monte; Stl Utr8/BT20 72199061/081331329333

DCR 10 Tukang Las U/Mebel Rmh Tangga Serius 087853697020 Baratajaya 18/37

CR Bag.Gudang(P/W),Marktng(P/W),ADM(W nt),Max30Th,MinSMA Lam Raden Saleh 2/B7

■ Tunggal Putra Sisakan Dua

3AHLI PT.Rambut,3Kapster, 3SPG Supel, 2PRT, 3Refleksi;Ngl Madya3 81111131

kedodoran meladeni pemainpemain muda Polres Perak. Ini dimanfaatkan skuad Polres Perak yang berlatih rutin satu minggu sekali itu dengan maksimal. "Pertandingan ini untuk hiburan sekaligus mempererat hubungan kami dengan media," kata Anom. Meski kalah, Manajer Tim Surya, Doso Priyanto tidak keberatan jika ada tanding ulang. "Kami kalah stamina, karena kami tidak pernah latihan," ujar Wakil Redaktur Kota itu. (k3)

Tuan Rumah Berguguran

PRIA (CS/PR)Ramah+Minim D1,Max 22Th 71737664 Tidur Dlm *Rungkut Mapan”DC10

DCR SGR Kasir,Admin Wnt Min.SMU Lam Krm AR.Hakim 57-A Hub:5951621 Djiraf

Gaji±1,1jt.Krm CV Baratajaya 17/47

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

join facebook.com/suryaonline

DCR KAPSTER wnt Pglmn/tdk.dom drh klampis: 081335275002 KlampisNgasem 3 /41 50PNGASUH BAYI/BLT Pglm2th GJ1.4-2.5jt/ bl 085655289661-087854936739 Ngndn2

URGENT”Marketing”P/W,SingleMax30th MinSMU/Sdrjt,kend.sndri,Lam.krm:MetroTech Distribution,Rk KlampisMegah Blok i-3

CR DRIVERJu2r Dlm&L.Kt.Matic 25-45Th KTP Sby H:Tmbk72 081553296365 PK08-16

DCR KURIR Kend.Sndr+SERABUTAN.Hub. Tenggilis Tmr Dlm Blok V/1i 70005674

ADM,SRBTAN,Salesmn,Tkg Oliver 52 U/ Prcetakn,Bw CV:KlmpsIndh I/4(H2)70105152

BTH KASIR U/Salon GajiUMR+Kmsi KrmLam: Jl.Ry ManyarTirtoyoso37 081703227715

DIBUTUHKAN HAIR STYLIST Wanita Max. 35Th, Pglmn U/Salon Wanita Sby & SDA, Gayungsari Barat 031-77282037/ 08133099851

BUTUH SEGERA Pria Max.24Th SMA Kend. Sendiri Lam:Jl.Tanjung Pura No.25 Sby

DCR SOPIR Sim.B1 Serabutan Lam:Jl.Manyar Rejo Gg.3/9 Sby

CR INFORMATIKA,Programmer,Desain Grafis& Tkng Listrik 36000587/60345425 Gedung BII Lt7 Ruang 709,Pemuda 60-70Sby

DCR TUKANG JAHIT JOK/SOFA

DCR SOPIR B1,Krm:PT.FG Resto Jl.Berbek Industri 7/1 Sda 61256 8484530

PRSHAAN SNACK GO Public Bth Driver & SALES CANVAS.Krm CV Ke:PO BOX 4244 SBS

DICARI TK.PAYET,Borci & Tk.Jahit Halusan,Dtg Lgs K Yos Sudarso 17C Surabaya

PRSH MAKANAN BTH Bnyk Krywn Produksi, Lgs Krj P/W J.Krj:07.00-16.00 Ruko Grand City Regency A8 JL.RktMdya 8796698

FINANCIAL CONSULTANT P/W Jjur Ulet ,Fas:Trans,KomTinggi:77170877 Kbonsari27

BABY SITTER CR.Bby Str. PRT PrwtJompo U-D/L-Kt/Plo (GRATIS)H:B.Ayu 77595579/ 082142881230

Bth PRT BabySitter PerawatPasienMuslim Jsari 15/19 081332449574/087854191970

SIDOARJO

keenam, kemarin mengalahkan petenis Thailand, Chanudom Wiriyajanyong, 7-5, 6-2. Rizky mengaku siap menghadapi Duck, meski menyadari hal itu akan sulit. “Hanya berusaha semaksimal mungkin saja. Kesulitannya, saya belum tahu permainan dia, dan cuaca juga sangat panas,” ujar Rizky. Selain Rizky, tunggal putra Indonesia yang tersisa dan melaju ke perempat final yakni petenis unggulan keempat, Nuradim Ramdani. Ramdani lolos setelah mengalahkan petenis Indonesia lainnya, Pambudi Elsa Wiguna, 6-3, 6-3. Di tunggal putri, setali tiga uang. Petenis Indonesia berguguran melawan petenis asing. Kemarin, semua petenis Indonesia yang menghadapi petenis asing, kalah. Sisca Budi Mawarni kalah 2-6, 0-6 dari Thanthita Suetrong asal Thailand. Sementara Oktavia Ayu Dewi, kalah dari petenis Thailand, Tamachan Momkoonthod, 2-6, 1-6. Masih ada tiga petenis Indonesia yang lolos, yakni Rifanty Kahfiani, dan dua petenis berstatus unggulan, Deria Nur Haliza dan Efrilya Herlina. Mereka bertiga melaju ke perempat final, setelah mengalahkan sesama petenis Indonesia. (ab)

DICARI PEG TOKO Gudang,Sales,Sopir Max 28Th,SMA ANEKA:Arif Margono 38 Kasin

DCR KRYWTIOperatorPulsa Part/Full Max27 THP450/700 Setiabudi16B 0818528777

Bth SECURITY,Pria max.45Th,Punya Pglmn. Krm CV ke Perum Permata Royal Garden Jl.Raya Ampeldento 1087 0341-796633

CR SOPIRMnSMP/B1 KuasaiMdnGng Max35: PT.HORTIBIMA;SimpIndstri Rnduagung-SGS

CR 100.Org Wnt U/Jht Spatu diRuko Pariwisata K2-K3 Tg.Angin 031-75166289

Dcr:Krywn/i Waitress/Kitchen ditempatkan di Jkt Lam:Jl.Halmahera 88 Mlg

CR KRYWTI MinSMP/A/K 17-25Th BsParTime Gji900Rb Jl.Sbrsari82 085736367229

MALANG

Dcr SPG 9jam kerja Gaji+Komisi+Mkn dlm. Krm Lam:Jl.Kauman 10 (0341)353345

KERJA RINGAN GAJI 147JUTA Daftar TKW(Twn,Hkg,Spore,Mly)Resmi DepnekerTanpaBiaya,SyaratMudah,Ptg GajiRingan(IkutAturanBaru)BsTUNGGU RUMAH,PemulaSoreBsPulang.DptPesangon s/ d 3Jt.Dtg Ke Pondok Intan Estate Kav.10 Arjosari Malang 0341)776-9999,081-252-99909

BUTUH Adm,Gdg,Umum.P/W 17-45th, SMU/K. Inc.2jt/bln. Status Tetap.HUB/SMS:IBU TARI 085730792862 B.Katamso P7/4 SDA

RAGAM LOWONGAN

Dibthkan Karywati,Admin S1/Komp. Diutamakan.Lmrn dikrm ke Jl.MT.Haryono No.156 Up.P.Edi 554219/551849

BTH SGR Admin Gdg.Wanita SMA/Sdrjt.Krm Lgs:Titan Asri6/D39 Mlg 0341-488619

MARKETING-SALES

KASIR PRIA,Pengirim Aqua/LPG SIM C,Lls SMU, mx30th,Gj+Komisi 031-31360732 BCF

Dbthkn Karyawan/ti sbg Marketing di Smile Tronic,Fas Gaji Pokok,Komisi,Bonus Lam lgs Interview:Gajah Mada Plaza Blok B/18 Mlg 0857 32209851

MRKTNG @MURAHKOM Shift 8Jam Gj. Pokok+ Harian+Lbr+Mkn+Tj.Plz. Dieng105 9113822

RAGAM LOWONGAN Dcr SOPIR+Kuli u/Toko Bangunan.Kirim CV ke:Jl.S.Hatta Ruko Tmn Niaga B/19

GALERI BATIK;Cr Krywati,Bs.Jahit+Pola, Usia max.25Th. Hub:Jl.Galunggung 48B

DIBAWA PULANG pasangTaliTeh,upah 70rb/ 200tali +Uang Blnn.PT.HDN.jl.Sawo Jajar. No.A10 MALANG Sms.BU.DWI.S 08989 691777

Hub:Jl.Kedungsari 135 Sby 81544518

BTH 10 TEKNISI AC+HELPER Raya Taman 20 Waru-Sda T:71113091

DCR SOPIR DumpTruck SIM.B2 Umum,Pglm Ulet & Jujur Jl.A.Yani Resident Kav32

DICARI ANALIS Kes/OB/Mark Lab DOTHE. Mongisidi 88 Sidoarjo Telp:8921260

DCR TEKNISIVariasiMbl Pglmn u/Bengkel dPasruan:Jl.Raya39 Psruan 0811301401

Dibthkn Krywn Brpglmn min2th di Toko Oli. Lam:Jl.Sartono SH 27”Santoso Motor”

Dibutuhkan CUSTOMER Servis,Perawat u/Skin Care.CV & Lam: Kunthobasworo VI/ No.6 Malang

TNG UPAS PLASTIK25Rb/10Kg.D.Toba H4 Swjr BlkGiantDktCnmax AYU 081235002831

CR AHLI PTG Rmbt,P,Pglmn PnmplnMnrk,2025th.P CandiPratama B2-4 088801473384

ADM-KEUANGAN

CR.SALESMAN KANVAS(Sim A),Sopir (A/B1) Ry.Mondoroko 27A Singosari-MLG 458134

BTH 50 P/W STAF Kantor,17-48Th,SMU/ K.Hub: IBU ANGGI,085730396390 Rewin P7/4

surya/erfan hazransyah

Bth KURIR,Gudang,Single,Pnya Kend.sndri H:BMR AL 24-Singosari 083834529899

DCR SOPIR+SALES Hub:Pagerwojo RT.20 RW.5 No.9(Dpn Makam Gus’Ud)Buduran Sda

BTH KRYWTIMax30 Londre Dinoyo 78Plmar SMS Nma,Umur,Alm 0813352290 20 sd15Okt

TAKLUK - Ibrahim Unggulaga takluk dari unggulan pertama, Duck Hee Lee, 4-6, 1-6, kemarin.

CR TKG JAHIT Spec Kaos Polo + Oblong Pglmn Lmrn Ke:Inspol Suwoto 25 KalirejoLawang Mlg 0341-2949017

DLM RANGKA PEMBUKAANKonterBaru dMLG Bth 5Lk&5Wnt SMU Max24 SpKrj FTime:ROLUX Matos Lt3(DpnMatahari) 081 216904218

Bth Lls SMP/SMA Perakitan,Lls STM Bubut/ Operator M/C H:Prof.M.Yamin VI/14

DCR SLS CNTR,S.Part,Sopir,Sls Lap, OB (Serabutan) Sudah Berpengalaman Lam: Anugerah Motor.Jl.Kol Sugiono 144A

KRYWTI TOKO,SMU & Pria Umum+Perawat Anjing Lam:Gajahmada Plaza Lt1/C12 MLG

GADO2 DOLLAR,Bth Cpt Penjual Keliling,Si ngle,Jujur,SIM C,Serius Kerja.GP+Komisi.Griyashanta J.208 (0341)8803600

Bth Sgr KRYWN min.SMA.Lmr Krim Lsg ke Suzuki Dwimitra:Jl.Arif Margono45Mlg

CR.KRYWN Pria SMA/SMK,Usia max.28Th. PT.Leuwigajah Paket,Jl.Trunojoyo 35Mlg

CR ADM Serabutan Wnt SMA & Sopir B1/A Lamaran Jl.Let Sutoyo 48 Mlg

Dibth Karyawan/wati Llusan SMP/A H: Sentrale Foto Kopi Tlogomas1 Dpn Unisma

SPG,Mrktg,Staf Syarat Wnt Penmpiln Menrik Bkrja Keras Wawasan Luas diut Br Lulus SMA/Sdrjt L:Bunga Coklat 9A-9B

Bth Sales Mrkt,Admin,Serabutan.Max.30th. Lam ke:Jl.Abdul Gani Bwh Kav.7Batu

BT Pgw Toko Wnt SMP Hub LA Sucipto 174A Mlg 081 796 54722

Tkg Jahit Wnt,Tkg Ptng,Peg.Salon;She Ella Boutique,Jl.MT.Haryono2A 551968

BTH CLN GR PAUD/TK Ada Plthn&Lgsg Krj 087854632173 Rk Pandanwangi Park KV2

BSNS drRMH;kryw/Pnsiun/ibuRT/Mhsw Inc 5-15jt/bl SmsData:081803178432 Drmo3

Waroeng BATOK;Cr P/L Kasir,Waiter, Serabutan.Bw Lamaran ke:PBI K6/1(Araya)

BTH SGR KARYAWAN/TI U/Depot Hub: 0813 318 21238/031- 72683188Siwalankerto252

Dcr KURIR,Staf Admin.Lam kirim ke: Jl.S.P.Sudarmo No.20 Malang

Bth ADMIN & Guru TK max.25th,Ceria. Jl.Raung Atas 8 Malang

DCR PRT Wnt TdrDlm Jjr Muslim Gaji600Rb/ Bln:BantaranBrt3/4MLG 081333195199

SLS&TEKNISI Comp.max25th.Lam& Intrview tgl17; Plz.Dieng Lt2/215 0838347 13594

Dcr SPV 3-10jt/bln.Serius H:085655551396 /0817263477 Ruko Dieng Square Kav8

BTH SALES PRTANIANGj+Bns,KndSdr&ADM Wnt Kompt SMA-Srjn:PBI(ARAYA)M1/17 MLG

CR LU2S/KUL gizi/Pngan Akpr Akbid, doktr,farmsi Part/Ftime:08977315777 MLG3

Bth.Peg.Wnt SMK Kecantikan dan Jahit Hub: Jl.Sunan Kalijaga 26 081235258000

CR PEG TKO P/WTdrDlm Lam:Tk GarudaJaya. KertanegaraRk1-2Sngsri 081231841677

PROD PLSTIK MDL150RBhsl±3JT+SKOLAH WRUSAHA.Ry.Pakisaji13 mlg:0341-9913538

CR KARY Part/ Fulltime INCOME1jt sd 5jt/ bln, B.Heri:081334405858.ZArifn53c

DCR MARKETING u/TV Lokal P/W Max.30Th Lam:Ruko Sukarno Hatta Indah E9 MLG

Dcr Oprtr u/Cuci&Salon Spd.Motor,Laki, max30th.Jl.S.Hatta Ruko SBC A8-Kav.B

BTH P/W Bag.ADMMin.SMA Max30Th Bs Komp Lam:Jl.Ry Nongkojajar No.2 Purwodadi

DCR BAG.GUDANG,PENGIRIM & ADMIN Lam: Jl.Sarangan No.1 MLG 0341-7558588 NoSMS

**DBTHKAN SEGERA 150 Karyawan Mc.Donald** Ke LuarNegeri Ke Negara Kuwait Bisa Bhs Inggris Biaya Bisa Pot Gaji. Hub&Kirim CV :PT.Binamandiri Jl.Kartini 1 MLG 0341-347474/buka www.jobsbm.com

follow @portalsurya


19

persebaya, rek surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Problem Soler Sudah Beres SESI seleksi tahap kedua Persebaya bakal semakin ramai, hari ini (12/10). Beberapa pemain yang sebelumnya belum menampakkan diri dikabarkan akan kembali bergabung. Yang melegakan manajemen Persebaya, masalah imigrasi yang melilit predator kotak penalti Persebaya, Fernando Gaston Soler, sudah selesai. Meski begitu, belum jelas apakah Soler sudah bisa bergabung hari ini atau baru, Sabtu (13/10). Ibnu Grahan mengatakan, Soler diperkirakan sudah mendarat di Jakarta semalam. Bila kondisi fisiknya memungkinkan ia bisa mengikuti sesi game pada sore ini. “Saya sangat berharap ia bisa secepatnya bergabung. Tetapi kita lihat dulu bagaimana kondisi fisiknya yang terakhir,” ujar Ibnu. Tidak hanya Soler, dua pemain asal Padang, yakni Erol Iba dan Rivelino Ardiles juga akan kembali. Namun para pemain yang memenuhi panggilan pemusatan latihan Timnas, diragukan mengikuti seleksi. Yang menarik, kiper utama Persebaya, Endra Prasetya tiba-tiba muncul dalam se-

leksi. Padahal Endra masih berstatus sebagai kiper Timnas. Apakah ada masalah dengan Timnas? “Tidak, saya memang ingin ke Surabaya hanya karena sungkan dengan teman-teman. Mereka ikut seleksi tanpa kecuali. Setelah ini saya harus kembali ke Jakarta karena rombongan Timnas sudah akan bertolak ke Vietnam, Minggu (14/10) mendatang,” kata Endra. Terpisah, dua pemain asal Kamerun, menerima penilaian berbeda dari Ibnu Grahan. Untuk Alain N’kong, Ibnu memujinya. Menurut Ibnu, N’kong sudah menunjukkan kualitasnya sebagai seorang gelandang pengangkut air atau gelandang bertahan. “Dia sudah bermain dengan baik sebagai gelandang bertahan. Tenaga dan staminanya bagus. Ia baik ketika menekan lawan dan merebut bola,” puji Ibnu habis-habisan. Untuk Beyemi masih ada tanda tanya. Ibnu belum bisa memberikan penilaian. Ia mengatakan stamina Beyemi sudah menunjukkan peningkatan tetapi masih akan dinilai hingga seleksi tahap kedua berakhir. (ab)

surya/erfan hazransyah

DEKATI DEADLINE - Fernando Soler, diharapkan berlatih sebelum akhir masa seleksi Persebaya Surabaya.

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

Dipo Belum Maksimal ■ Striker

Junior Lebih Bagus

SURABAYA, SURYA - Tidak ada banyak hal baru dari sesi seleksi tahap kedua Persebaya Surabaya, yang berlangsung mulai Kamis (11/10) kemarin. Seperti yang sudah diperkirakan sebelumnya, seleksi tidak dihadiri banyak pemain. Satu-satunya wajah baru dalam seleksi Persebaya adalah Dipo Alam. Ironisnya, penampilan Dipo kurang menggigit. Datang ke Surabaya dengan status tidak lolos seleksi di tim elite LSI, Sriwijaya FC, penampilan pemain bernama lengkap Claudius Dipo Alam ini memang tidak istimewa. Sepanjang sesi latihan small game yang berlangsung selama hampir satu jam itu, Dipo lebih banyak berlari, ketimbang melakukan aksi finishing yang seharusnya dilakukan seorang striker. Dari segi postur fisik, Dipo memang mumpuni. Tubuhnya gempal dan ia jauh berisi dibanding striker lokal Persebaya lain saat ini, seperti Aris Alfiansyah. Sayang, kelebihan yang dimiliki Dipo itupun tidak banyak berbicara di lapangan. Kemarin, ia seringkali kalah berebut bola dengan para bek Persebaya, seperti Jefry Prasetyo, atau bahkan Yusuf Hamzah yang badannya jauh lebih kecil. Yang lebih membuat dahi berkerut, penampilan dua striker junior Persebaya, yakni Pradipta Galuh dan Wage Dwi Aryo, justru lebih menjanjikan dari seorang Dipo, yang disebut-sebut pernah bermain di klub amatir Amerika Serikat. Tidak seperti Dipo, pergerakan kedua pemain junior itu lebih lincah, dan keduanya juga membuat gol. Penampilan Aryo misalnya, mengundang pujian karena gol yang ia lesakkan. Aryo yang masih tercatat sebagai pemain junior, mampu membobol gawang yang dijaga kiper kedua Persebaya, Dedi Iman. Meski demikian, gambaran tersebut belum membuat tim kepelatihan Persebaya, merasa putus asa dengannya. Ibnu Grahan menyampaikan, Persebaya masih memberi Dipo kesempatan. “Dia baru sampai di mess jam 12 malam. Mungkin masih lelah. Kita akan lihat bagaimana perkembangan permainan dan fisiknya hingga Sabtu (11/10) mendatang,” ujar Ibnu. Rencananya, lolos tidaknya Dipo, akan ditentukan oleh ketua tim seleksi, Danurwindo. Ibnu mengatakan, Danur akan datang pada sesi game yang akan berlangsung sore ini (12/10), untuk melihat kemampuan terbaik Dipo. Ajang seleksi kemarin memang hanya seperti ‘pemanasan’ buat para pemain. Ketidak-utuhan anggota tim, jelas mengganggu misi tim pelatih untuk melihat kondisi fisik 19 pemain yang sudah lolos seleksi tahap pertama. (ab)

UNGGUL FISIK - Claudius Dipo Alam (26) punya postur yang menakutkan lawan, tetapi belum memperlihatkan teknik ideal sebagai seorang striker dalam latihan kemarin (11/10). surya/erfan hazransyah

Persegres Buru PSSI Umumkan 32 Klub LSI Ilegal Striker Timnas GRESIK, SURYA - Keberhasilan mengikat mantan winger Sriwijaya FC, Siswanto, tidak menghentikan Persegres Gresik United untuk menumpuk para pemain papan atas di skuadnya. Karena Laskar Joko Samudro masih mencari tambahan satu penyerang lagi yang aktif di Timnas Indonesia. Manajemen mengisyaratkan mengincar dua striker Timnas, namun hanya satu yang bakal didatangkan ke Gresik. Kendati belum ada pengumuman resmi, Persegres berhasrat merekrut punggawa Timnas itu untuk mendampingi Aldo Barreto di depan. Perburuan striker Timnas dilakukan agar Persegres bisa masuk ke jajaran elite Liga Super Indonesia (LSI) musim depan. Selain Barreto, Persegres sudah mendatangkan Shohei Matsunaga, Mahardiga Lasut, dan Siswanto. Pelatih Persegres, Suharno belum memberi pernyataan soal perburuan striker. "Soal penambahan pemain, silakan tanya ke manajemen. Tugas saya menyiapkan program latihan dan uji coba sebelum kompetisi," tuturnya. Suharno mengatakan, skuadnya saat ini memang membutuhkan striker lokal untuk melengkapi 24 pemain yang ada. "Saat ini, kita mencari sosok striker yang tepat untuk menjadi tandem Aldo," tandasnya. Manager Persegres, Thoriq Majjidanor mengakui pihaknya mencari satu pemain lokal untuk mengisi barisan depan. "Gambaran pemainnya sudah ada tetapi tidak etis kalau disebutkan sekarang," ujarnya dilansir beritajatim. Untuk pemantapan tim, Suharno meminta program training center (TC) akhir Oktober ini. Berkaca dari pertandingan uji coba saat melawan Tim KPSI, Suharno menilai fisik anak asuhnya masih jauh dari harapan. "Pada uji coba lalu kondisi fisik pemain belum pulih. Bahkan, daya tahan mereka cuma 50 persen," sambungnya. (bolanet)

join facebook.com/suryaonline

JAKARTA, SURYA - Salah satu hasil rapat Joint Committee (JC) yang memutuskan bahwa Liga Primer Indonesia (LPI) dan Liga Super Indonesia (LSI) sama-sama kompetisi yang sah, tidak meredakan konflik antara PSSI dan rivalnya, KPSI. Sebaliknya, PSSI kembali membuat masalah dengan merilis 32 klub di bawah LSI yang dianggap ilegal alias tidak sah. Rilis yang melabeli ke-32 klub itu ‘tidak sah’ di bawah PSSI, muncul Kamis (11/10), bersamaan surat balasan ke FAM (Asosiasi Sepak Bola Malaysia). FAM sebelumnya menyurati Pelita Jaya, klub di mana pemain mereka, Safee Sali bermain, dan ditembuskan ke PSSI. “FAM meminta keterangan soal status Safee di Pelita. Sebagai organisasi sepak bola yang sah, PSSI memberitahukan ke FAM bahwa Pelita dalam kondisi suspended (dibekukan) oleh PSSI,” terang Sekjen PSSI, Halim Mahfudz. Sebelumnya, Safee bermain membela Timnas KPSI melawan tim Arema-Pelita Jaya, Sabtu (6/10), di Stadion Kanjuruhan, Malang. Arema dan Persegres Pelita dibekukan karena statusnya terhukum lantaran bermain di LSI, kompetisi

yang tidak diakui PSSI. Selain surat jawaban soal Safee dan Pelita, PSSI juga melampirkan 32 klub terhukum di atas. Dari 32 klub itu, 14 berasal dari LSI dan 18 Divisi Utama. Anehnya, di antara klub-klub yang terhukum itu tidak ada Arema LSI, Persegres Gresik United atau Persebaya DU. Penentuan status klub terhukum, menurut Halim, PSSI berpedoman hasil kongres Palangkaraya yang menyebut LSI merupakan liga ilegal dan klub-klub yang bermain di LSI berada dalam status suspended. Soal keputusan rapat kedua JC di Malaysia, September lalu, Halim mengatakan itu hanya jembatan untuk proses unifikasi liga musim depan. Pernyataan Halim itu memicu kekecewaan manajer Pelita Jaya, Iwan Budianto. "Saya tidak mengerti apa yang diungkapkan PSSI. Kalau seperti ini, sama saja membuat konflik baru. Kami tak mau mengkonfirmasi kepada Halim karena kami punya PSSI sendiri,” ujar Iwan. “Kami berpedoman keputusan rapat JC, yang menyatakan LSI menjadi liga yang sah dan diakui PSSI di musim depan ," tambahnya. (Tribunnews.com)

32 KLUB YANG DINYATAKAN ILEGAL

surya/erfan hazransyah

TERGANJAL STATUS - Karier Safee Sali (tengah) ikut terimbas akibat status hukum Pelita Jaya.

LIGA SUPER : Persipura Jayapura, Persiwa Wamena, PSPS Pekanbaru, Persisam Samarinda, Persib Bandung, Pelita Jaya, Sriwijaya FC, Persela Lamongan, Deltras Sidoarjo, Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Persiram Raja Ampat, Persidafon Dafonsoro, PSAP Sigli. DIVISI UTAMA: PSGL Guyo Lues, Persih Tembilahan, Persita Tangerang, Persip Pekalongan, Persitema Temanggung, Persiku Kudus, PSIM Yogyakarta, PSMP Mojokerto, PSBK Blitar, Persekam Metro Malang, Persid Jember, Persepam Pamekasan, PS Sumbawa Barat, Barito Putra, Persigo Gorontalo, Persin Sinjai, PSBS Biak, dan Perseru Serui.

follow @portalsurya


19

aremania surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

■ Qischil Gandrum Merasa Cocok MALANG, SURYA - Pelatih kepala latihan Arema-Pelita, Rahmad Darmawan (RD), terus berupaya menggarap taktik dan strategi yang tepat untuk timnya. RD juga terus mengotak-atik formasi anak asuhnya agar dapat memaksimalkan potensi kekuatan yang dimiliki Arema-Pelita. “Saya lagi mencoba beberapa formasi tim yang ideal untuk tim gabungan ini. Sebab Arema dan Pelita masing-masing punya karakter berbeda, tentu saya masih harus coba beberapa formasi yang pas agar kedua karakter tim ini bisa menyatu dan padu,” kata RD usai latihan gabungan Arema-Pelita di Lapangan Universitas Negeri Malang (UM), Kamis (11/10).

surya/hayu yudha prabowo

LATIHAN - Pemain lini depan Arema LPI asal Slovakia, Roman Chmelo, latihan bersama rekan setimnya. Roman merupakan salah satu pemain yang dipertahankan pelatih Dejan Antonic.

16 Pemain Lama Diikat Prakontrak MALANG, SURYA - Meski jadwal kompetisi Liga Prima Indonesia (LPI) belum dipastikan, Arema LPI sudah mempersiapkan tim untuk musim depan. Menurut Manajer Tim Arema, Rizky Dachlan, pihaknya sudah melakukan prakontrak dengan pemain-pemain musim lalu yang dipertahankan. “Jumlahnya sekitar 16 orang. Mereka merupakan pemain sisa musim lalu yang masih diinginkan pelatih untuk tetap memperkuat Arema,” kata Rizky saat ditemui di kantor Arema Jl Jakarta 48, Kamis (11/10). Rizky mengatakan, saat ini dia sedang mencari mess untuk tempat tinggal para pemain yang sudah prakontrak. Sebab, musim

lalu mess pemain terpencar. “Saat ini saya upayakan kumpul jadi satu, kemungkinan di Perumahan Permata Jingga,” jelas Rizky. Meki telah memiliki pemain prakontrak, Rizky masih belum bersedia mengungkapkan nama-nama mereka. Alasannya, kesepakatan prakontrak bukan dia yang menangani, melainkan diurus langsung pemilik Arema (PT Ancora) di Jakarta. Ketika ditanya apakah pemain asing seperti Roman Chmelo, Deniss Romanovs, dan Marko Krasic masih bertahan, Rizky mengatakan ketiga pemain ini kemungkinan besar tetap berada di Gajayana. Menurutnya, Roman, Deniss, dan Marko adalah tiga pilar utama skuad asing Arema.(st16)

Ketika melatih Pelita, RD lebih banyak memakai formasi 4-4-2 dan 4-2-3-1. Namun, untuk tim gabungan Singo Edan dan Young Guns, RD mencoba beberapa formasi, termasuk 4-3-3. “Saya coba semuanya dan anakanak bermain game kecil melawan Arema U-21. Tetapi saya tetap merasa formasi 4-23-1 masih cukup ideal untuk Arema-Pelita. Komposisi kedua tim dengan formasi ini sangat balance. Tapi formasi 4-4-2 juga cukup menjanjikan,” sambung RD. RD mengaku tidak akan memakai formasi dengan menempatkan hanya tiga pemain di belakang. Menurutnya, formasi dengan tiga stoper ini memiliki kelemahan di sisi

serangan. Kalau empat pemain, lanjut RD, ada dua pemain yang berposisi bek penuh. Sedang yang dua lagi bisa naik ke atas dan membantu serangan dari sayap. Hemat RD, dia tidak akan pakai formasi tiga bek karena daya serang jadi agak berkurang. “Empat pemain belakang bagi saya formasi yang seimbang, baik untuk bertahan maupun menyerang. Saya pikir akan cocok diterapkan di tim Arema-Pelita ini,” urai RD. Pada latihan kemarin, RD lebih menekankan pada ball position dan off ball (penempatan posisi) Hendro Siswanto dkk. Skuad Arema-Pelita diarahkan untuk mampu membaca pergerakan lawan ketika bertahan dan mampu menempatkan posisi ideal saat menyerang. RD menilai posisi pemain saat menyerang dan bertahan adalah kunci kemenangan. Salah posisi bisa merugikan, bahkan membahayakan tim. “Komunikasi serta organisasi tim menentukan off ball pemain. Saya beruntung komunikasi anak-anak semakin padu di lapangan,” ungkap RD. Menanggapi formasi-formasi yang diterapkan RD pada latihan rutin Arema-Pelita, penyerang Arema, Qischil Gandrum, mengaku sangat suka. Qischil mengaku sangat cocok dengan pola formasi yang diterapkan RD, baik itu formasi 44-2 maupun formasi 4-2-3-1. Menurutnya, RD tahu apa yang harus dilakukan pemain. Qischil mengatakan juga bisa beradaptasi baik dengan formasi-formasi itu. “Saya pribadi siap bermain di posisi manapun yang diinstruksikan pelatih. Apapun formasi yang digunakan saya siap bekerja dengan baik,” ujar Qischil. (st16)

BEREBUT BOLA – Pemain Arema-Pelita Reza Mustofa (kanan) berebut bola dengan rekan se-timnya dalam sesi latihan di Stadion Universitas Negeri Malang, Kamis (11/10).

RD Mencari

FORMASI IDEAL surya/nedi putra aw

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Super Ball Super Ball HALAMAN 20

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

JUMAT, 12 OKTOBER 2012

HALAMAN 17

TUAN RUMAH BERGUGURAN

Kegembiraan Indonesia di turnamen tenis internasional ITF Junior Piala Widjojo Soejono 2012 tidak berlangsung lama. Petenis tuan rumah, secara menyedihkan mulai berguguran di turnamen dengan grade 4 ITF tersebut. Dalam babak 16 Besar, yang berlangsung di Lapangan Kodam V/Brawijaya, Surabaya, Kamis (11/11) kemarin, tiga dari empat petenis putra Indonesia yang bermain menghadapi petenis asing, kandas. BACA HALAMAN 18

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

BELARUSIA VS SPANYOL

Belarusia juga memiliki gelandang S SPANYOL kenyang pengalaman yang cukup masyhur denm kenal dengan gaya permainan para gan gelandangg gelandang Spanyol. gelandang g Sabtu (13/10) Dialah Alexander Hleb, playmakccerdas. Bisa pukul 01.00 WIB ju er Timnas Belarusia yang dulunya juga dikatakan pernah dua musim merumput di SSpanyol adalah kompetisi Negeri Matador bergudangnya g sama raksasa Catalonia Barcelona. para pemain bintang yang bermain Gelandang berusia 31 tahun ini pun di posisi gelandang. mengaku telah siap menyambut kePara gelandang Spanyol juga medatangan pasukan Matador dengan miliki keunikan yang khas. Mereka nada gertakan. sangat smart, memiliki kemam“Ini akan menjadi pertandingan puan keeping ball bagus dengan visi yang tidak mudah buat Spanyol. bermain ke depan dan bertipikal Mereka (Spanyol) adalah tim besar tactical player. tapi kami akan mencoba memSebut saja nama-nama seperti berikan banyak kesulitan kepada Cesc Fabregas, Xavi Hernandez, mereka,” ancam Hleb seperti dilanDavid Silva, Xabi Alonso, Andres sir digibetinfo.com, Kamis (11/10). Iniesta, Santi Cazorla, Sergio BusGertakan Hleb memang tidak quets, dan Benat Etxebarria. Bahkan main-main. Dengan segudang pensaking kebanyakan stok gelandang, galaman yang dimilikinya baik kePelatih Vincente del Bosque sampai tika bersama Barcelona atau Arsenal tidak memanggil Juan Mata. jadi modal berharga buatnya untuk Segerombolan gelandang hebat bersaing dengan para gelandang itu masih akan jadi andalan Spanyol Spanyol. saat melakoni Sp Posisi Klasemen Grup I Apalagi Hleb saat ini laga kedua babak Belarusia : 5 (0 poin) tengah berada dalam kualikasi Piala te Spanyol: 2 (3 poin) kondisi on re. Pemain Dunia Brasil 2014 ko Empat Laga Terakhir berusia 31 tahun ini Grup I melawan b be Belarusia kembali menemukan Belarusia di Minsk ke sentuhannya setelah Dynamo Stadium, se 2-1 M bergabung bersama klub Sabtu (13/10) be 1-1 S elite dinihari. ell Belarusia, BATE 0-1 1-3 Borisov. Namun deB K Terakhir dia memmikian Spanyol 07/06 15/08 08/09 12/09 Lithuania Armenia Georgia Perancis impin enam rekansebaiknya tidak im nya langsung jumawa ny di Liga Champions ny Spanyol mengalahkan Bayern dengan kekuam 4-0 2-1 5-0 1-0 M Muenchen 3-1. Dan tan para pemain M keenam rekannya itu kini bintang yang ke S kembali bergabung berbertumpuk di ke K samanya dalam skuad pos lini tengah sa 02/07 16/08 08/09 12/09 Belarusia. tersebut. Pasalnya B Italia Puerto Rico Arab S Georgia

Live on

Hleb boleh sesumbar, namun bagaimana pun secara kualitas dan kuantitas lini tengah Spanyol sangat hebat dan stoknya melimpah. Siapa pun yang dimainkan, dukungan kepada David Villa atau Fernando Torres di lini depan akan sama dahsyatnya. Selain nama-nama seperti Xavi, Iniesta, Silva, Fabregas, dan Alonso, Spanyol juga memiliki Cazorla, playmaker Arsenal yang tengah menjadi sorotan karena penampilan ciamiknya setelah pindah dari Malaga pada bursa transfer musim panas lalu. “Banyak orang membicarakan tentang kehidupan baruku di Inggris yang masih seumur jagung. Saya kini merasa pemain penting di Arsenal dan sangat pantas di sana,” kata Cazorla dilansir xinhua. Tantangan Cazorla untuk masuk starting eleven masih cukup berat. Ia harus bersaing dengan Fabregas, Xavi, Busquets, Silva, Iniesta, dan Alonso yang akrab dengan status starter. Namun dengan penampilan yang sedang bagus-bagusnya di level klub, Cazorla layak mendapat kesempatan menunjukkan kemampuan. “Kini saya menapaki tahapan dalam karier di timnas sambil berharap bisa melanjutkan trend positif yang telah saya lakukan,” tandasnya. Keunggulan lini tengah bakal menjadi kunci kemenangan bagi Spanyol. Namun dengan catatan, mereka harus tetap bermain dengan segala respek, solid, dan cerdas. Jika memandang remeh lawan, bukan tak mungkin gertakan Hleb menjadi kenyataan.(Tribunnews.com/cen)

Match Background Z Belarusia belum mendapatkan poin setelah memainkan dua pertandingan di babak penyisihan Grup I. Mereka kalah di dua pertandingan perdana. Belarusia saat ini berada di urutan 87 ranking dunia bertolak belakang dengan Spanyol yang ada di urutan pertama.

Z Spanyol memenangkan 23 pertandingan kualikasi sekaligus memperpanjang rekor lima tahun mereka belum kalah. Namun Spanyol masih buta dengan kekuatan Belarusia karena belum pernah bertemu.

Alexander Hleb

Santi Cazorla

David Silva

LIVE ON TV

ARMENIA VS ITALIA Sabtu (13/10) pukul 00.00 WIB TURKI VS RUMANIA Sabtu (13/10) pukul 00.30 WIB BELARUSIA VS SPANYOL Sabtu (13/10) pukul 01.00 WIB INGGRIS VS SAN MARINO Sabtu (13/10) pukul 02.00 WIB

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.