E-paper Surya Edisi 13 September 2012

Page 1

ALL NEW CHEVROLET AVEO

PASAR HATCHBACK SEMAKIN SERU

Harga Langganan: Rp 29.000 /bulan Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555

Rp 1.000

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA (031) 8419 000

HAL

3

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012 NO. 391 TAHUN XXVI, TERBIT 20 HALAMAN

2 Dubes Christopher Stevens tewas kena

roket ketika mencoba mengevakuasi staf konsulat naik mobil ke tempat aman. Roket ditembakkan dari rumah dekat konsulat. Tiga stafnya yang juga warga AS ikut tewas.

SERANGAN KE KONSULAT AS DI BENGHAZI LIBYA 1 Di tengah demonstrasi

3 Sebuah helikopter AS

tiba di area itu lalu mengevakuasi keempat jenazah ke Tripoli.

anti-AS, sejumlah pria menembakkan senjata otomatis dan roket ke arah Konsulat AS di Benghazi. Karena kalah jumlah, petugas keamanan Libya yang disewa untuk mengamankan konsulat itu menyerah.

4 Tentara pemerintah

Libya pun tidak berdaya dan tak lama kemudian gedung konsulat dibakar habis.

Dubes AS Tewas Diroket grafis: surya/rendra

John Christopher Stevens ap

■ Saat Mengevakuasi Staf ■ Dipicu Film Penghinaan BENGHAZI, SURYA - Hanya beberapa saat setelah warga Amerika Serikat memperingati 11 tahun peristiwa Serangan 11 September 2001, Selasa (11/9), Konsulat AS di Benghazi, Libya, diserbu puluhan pria bersenjata. Dubes AS, John Christopher Stevens dan tiga stafnya tewas. Peringatan 11 September itu berlangsung khidmat. Presiden Barack Obama memimpin upacara, mengheningkan cipta serta meletakkan karangan bunga di Pentagon Memorial di Virginia. Didampingi ibu negara Michelle Obama dan Menteri Pertahanan

Leon Panetta, Obama mengenang hampir 3.000 korban jiwa yang tewas dalam tiga serangan terpisah itu. Hampir bersamaan dengan itu, beberapa jam kemudian, ribuan kilometer dari Virginia, Kedubes AS di Kairo Mesir diduduki ribuan demonstran yang berhasil menurunkan bendera AS dari tiangnya, Selasa malam. Namun, yang terparah adalah serangan bersenjata terhadap Konsulat AS di Benghazi, Libya timur, yang menewaskan Dubes ■ KE HALAMAN 7

STORYHIGHLIGHTS ■ Christopher Stevens tewas saat coba selamatkan stafnya yang terjebak di gedung konsulat. ■ Kedubes AS di Kairo diduduki demonstran yang menurunkan dan merobek bendera AS.

■ Presiden Barack Obama langsung kirim 50 personel Marinir ke Libya. ■ Gereja Koptik Mesir kecam film penghina Islam dan memecah belah Mesir.

Pembuat Film Sembunyi

ap/dailymail

PRODUSER, sutradara sekaligus penulis naskah film berdurasi 2 jam tentang Nabi Muhammad, yakni Sam Bacile, langsung menghilang setelah filmnya memicu protes keras dan serangan terhadap gedung-gedung perwakilan AS di Libya dan Mesir dalam tiga hari terakhir sehingga menimbulkan korban jiwa. Siapa Sam Bacile itu?

Andik Unjuk Gigi Setengah Babak

dcunited.com

MENAWAN - Pemain Persebaya Andik Vermansyah tampil menawan saat membela DC United melawan Montreal Impact.

Keyko Juga Rekrut Karyawati Bank ■ Terancam 13 Tahun Penjara

Pria berusia 56 tahun ini mengaku sebagai Yahudi Israel. Seperti dikutip kantor berita AP, Rabu (11/9), Bacile terang-terangan mengatakan dirinya sengaja membuat film yang mengolok-olok Nabi Muhammad dengan maksud memicu kemarahan kaum Muslim. Sebuah media menyebut Bacile sebagai seorang

BRUTAL - Ribuan demonstran Mesir naik di atas tembok Kedutaan AS sambil merobek-robek bendera, Rabu (12/9). Foto kanan: Kantor Kedutaan AS di Libya dibakar massa.

■ KE HALAMAN 7

Hartati Murdaya Berurai Air Mata

JAKARTA, SURYA Konglomerat Siti Hartati Murdaya berurai air mata setelah menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Presiden Direktur PT Hardaya Inti Plantation itu kembali membantah disebut menyuap Bupati Buol, Sulawesi Tengah, Amran Batalipu. Istri konglomerat Murdaya Poo itu mengatakan bahwa dirinya dikhianati bawahannya yang menyebut pemberian suap dilakukan atas perintah Hartati. "Saya merasa tidak pernah memberikan uang kepada pejabat, saya dikhianati oleh direktur yang saya percayai. Dia menggunakan nama saya, katanya semua itu adalah

WASHINGTON, SURYA Bintang muda Persebaya yang tengah naik daun, Andik Vermansyah, akhirnya benar-benar diberi kesempatan bermain oleh DC United. Klub MLS (Major League Soccer), yang berbasis di Washington DC, AS ini, memberi Andik kesempatan unjuk gigi, dalam sebuah laga reserve league (kompetisi tim kedua), Selasa (11/9) waktu setempat. Dalam laga yang mempertemukan tim reserve DC United dan Montreal Impact itu, Andik

■ KE HALAMAN 7

MENANGIS - Konglomerat Siti Hartati Murdaya menangis di dalam mobil tahanan KPK, Rabu (12/9).

■ KE HALAMAN 7

tribunnews/herudin

SURABAYA, SURYA - Yunita alias Keyko (34) yang kini menjadi buah bibir karena membawahi 1.800 lebih wanita panggilan papan atas, terbukti tidak sembarangan dalam merekrut anak buah. Dua anak buah Keyko, Siska (22) dan Sherly (24) —bukan nama sebenarnya— mengaku sebagai karyawati sebuah bank ternama di Malang. Keduanya mengungkap jati diri sebenarnya dalam pemeriksaan sebagai saksi di Mapolrestabes Surabaya, Rabu (12/9).

Siska dan Sherly adalah sahabat dekat, dan bekerja di bank yang sama. Siska mengaku terpaksa nyambi sebagai wanita panggilan karena terlilit utang Rp 80 juta. Alasan dia bekerja di bawah manajemen Keyko, agar mudah mencari pelanggan. ”Keyko sangat cepat mendapat pelanggan,” kata Siska tampak malu-malu kepada wartawan. Wanita berambut ■ KE HALAMAN 7

Benelli Ingin Cicipi Kue Motor Matik SURABAYA, SURYA - Benelli, motor asal Italia mencoba masuk pasar motor matik Indonesia dan langsung mendapat banyak pesanan. Benelli Silver Blade adalah salah satu yang jadi primadona. Silver Blade adalah satu dari sembilan produk yang ditawarkan Benelli di Indonesia. Di luar dugaan matik bongsor itu sudah dipesan 500 unit, meski baru tersedia di pasaran Januari

2013. Chief Operating Officer PT Benelli Motor Indonesia, Herry Wanta Widjaja menjelaskan, tahap pertama Benelli masuk Indonesia dengan beberapa varian, mulai matik hingga motor gede (moge) dan trail. Dari ukuran silinder 150 cc hingga 1.130 cc.

Kami memang masih dalam tahap mencoba pasar, tapi saya sendiri tidak menduga banyak yang memesan Silver Blade.

ATKALA membaca namanya, orang akan mengira kalau Prof Kim Soon-Ku ini seorang pria. Namun, begitu bertemu langsung, ternyata dosen dari Departement of Fashion Design Dongseo University, Korea Selatan, ini perempuan yang berwajah cantik dengan penampilan sangat fashionable. Meski berusia 53 tahun, performance-nya sama sekali tak menunjukkan kalau usianya sudah berkepala lima. Rambutnya hitam dan dipangkas pendek. Tubuhnya pun langsing. Begitu pula di wajahnya, tak terlihat ada kerut keriput. "Ah, usia saya loh sudah 53 tahun," jawabnya ketika dipuji cantik dan tampak jauh lebih muda ketimbang usia sebenarnya. Ditemui di sebuah

SUMENEP, SURYA-Aksi unjuk rasa yang dilakukan para petani garam Kabupaten Sumenep, Rabu (12/9) pagi, menyisakan tumpukan `sampah` yang justru jadi rebutan. Pasalnya, dalam perjalanan demo sepanjang 3 kilometer yang dimulai dari Desa Geddungan Kecamatan Batuan hingga ke Kantor DPRD Sumenep itu, para petani menggerojok jalan-jalan yang dilewatinya dengan berkarung-karung garam. Tak tanggung-tanggung, jumlah garam yang ditebar di sepanjang jalan itu mencapai 21 ton. Garam dalam karung-karung itu dibawa pengunjuk rasa antara lain dengan mobil pick-up, truk dan sepeda motor. Ribuan massa gabungan dari sejumlah organisasi petani garam rakyat di Sumenep dan mahasiswa itu

■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

■ KE HALAMAN 7

HERRY WANTA WIJAYA CHIEF OPERATING OFFICER PT BMI

Prof Kim Soon-Ku, Dosen Fashion UC

Jatuh Cinta pada Batik Saat demam K-Pop melanda Indonesia, Universitas Ciputra (UC) membuka Program Studi Fashion Design and Business. Prof Kim SoonKu dari Dongseo University pun dihadirkan sebagai dosen tamu. Saat berada di Surabaya, ternyata, guru besar ini jatuh cinta pada batik dan mutiara.

SILAKAN PILIH - Sebuah biro jodoh online Prancis, AdopteUnMec.com punya cara unik dalam pemasarannya. Mereka membuka toko yang memajang model dalam sebuah kotak mainan seukuran manusia. Para JAGAT pengunjung pun bisa mengamati dan memotret para model bergaya itu. Tetapi tentu saja bukan membelinya. (daily mail)

ANEH

Kim Soon-Ku join facebook.com/suryaonline

surya/habibur rohman

21 Ton Garam Dibuang di Jalan

T

follow @portalsurya


inter-nas surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Eks Bupati Ratna Dimasukkan Medaeng

■ Segera Diadili di Surabaya

tribunnews/dany permana

TESTIMONI - Mantan Ketua KPK Antasari Azhar usai memberikan keterangan di hadapan tim pengawas skandal bailout Bank Century DPR RI, Rabu (12/9).

Antasari: Jika Bohong Tembak Saya jakarta, surya - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar memanfaatkan pertemuan dengan Tim Pengawas (Timwas) Kasus Bank Century DPR, Rabu (12/9), untuk kembali mengadukan perkara pembunuhan Direktur PT Rajawali Putra Banjaran Nasrudin Zulkarnaen yang menjerat dirinya. Akibat perkara itu, Antasari harus berhadapan dengan vonis 18 tahun penjara. Kemarin Antasari diminta hadir oleh Timwas Century untuk menjelaskan yang dia ketahui tentang rapat di Istana Negara, 9 Oktober 2008. Tak seperti berita yang heboh sebelumnya, Antasari menegaskan rapat itu tidak membicarakan masalah bailout Bank Century Rp 6,7 triliun. Antasari menyebutkan pertemuan itu hanya membahas antisipasi krisis global dan sama sekali tidak membahas Bank Century. Namun, di sela itu, Antasari

menyinggung perkara yang menjeratnya. Seperti diungkap selama ini, dia meyakini perkaranya direkayasa. "Kalau betul bapak konsen pada penegakan hukum, tolong kasus saya dibongkar," kata Antasari. Antasari menyinggung langkah istrinya, Ida Laksmiwati, mengadukan perkaranya ke Komisi III DPR. Langkah lain, laporan ke Polda Metro Jaya. Namun, tidak ada tindak lanjut dari laporan itu. Antasari juga mengungkit yang terungkap dalam persidangannya di PN Jakarta Selatan. Dia memberi contoh tidak adanya pesan singkat berisi ancaman kepada Nasrudin, tidak adanya baju korban, hingga luka tembak di kepala korban. "Luka tembak itu ada tiga sesuai visum. Siapa yang nembak dari depan? Publik tahunya hanya dua (luka tembak). Proyektil itu dari dua senjata yang

berbeda. Kita minta penetapan majelis hakim untuk bongkar itu SMS. Kalau ada (ancaman), tidak usah gantung di Monas, tembak saya di Monas. Saya tidak mengancam," ucap dia. Terkait kasus Century, sejumlah anggota Timwas menilai Antasari tahu banyak. Anggota Timwas Akbar Faisal yakin masih ada yang ditutupi Antasari soal rapat di Istana Negara 9 Oktober 2008. "Kelihatannya Pak Antasari belum membuka semua. Dia kan bilang tadi, kalau ada waktu Sabtu atau Minggu jalan-jalan-lah ke LP," kata Akbar. Istana Kepresidenan memberi apresiasi kepada Antasari yang telah memberi penjelasan kepada Timwas Century. "Tapi, kalau dianggap belum cukup, entah apa yang dikejar dari politisasi ini," kata Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha. (kompas. com/tribunnews)

191 Tewas di Ruang Bawah Tanah Karachi, surya - Kebakaran besar melanda dua pabrik di Pakistan, Selasa (11/9) malam, menewaskan sekitar 216 orang. Kebakaran pertama melanda pabrik pakaian di Karachi, menewaskan 191 orang. Mayoritas korban mengisap asap dan terperangkap di ruang bawah tanah. “Mereka tidak bisa menyelamatkan diri saat ruangan dipenuhi asap. Tak ada jalur evakuasi darurat dan pintu ruang bawah tanah tertutup rapat,” kata Ehtisham-ud-Din, petugas pemadam kebakaran. Pekerja di lantai teratas berupaya menjebol jendela dilapisi terali besi. Banyak yang melompat dari pabrik berlantai lima ini, termasuk perempuan

hamil berusia 27 tahun yang terluka. Mohammad Ilyas, korban selamat, mengaku sedang bekerja bersama 50 rekannya di salah satu lantai, ketika bola api datang dari tangga. “Saya bergegas menuju jendela. Namun teralis besi menghalangi kami menyelamatkan diri,” katanya. Sekitar 40 mobil pemadam kebakaran dikerahkan sepanjang malam. Saat kejadian ada 400 hingga 500 pekerja di dalam pabrik. “Petugas berupaya memadamkan api, namun tidak bisa masuk ke dalam pabrik karena strukturnya yang buruk,” kata Mustafa Jamal, pejabat pemerintah di Baldia Town. Kebakaran kedua melanda

pabrik sepatu empat lantai di kota Lahore, menewaskan 25 orang. Sebagian korban terbakar dan keracunan asap tebal. Pabrik ini didirikan secara ilegal di kawasan pemukiman. Faktor keselamatan menjadi isu paling umum di Pakistan. Banyak pabrik didirikan ilegal dan tidak memperhatikan standar keamanan. Para pemilik pabrik sering menyogok pejabat agar tidak mempermasalahkannya. (ap/bbc/tis)

surabaya, surya - Setelah dua bulan lebih ditahan di Rutan Pondok Bambu, Jakarta, mantan bupati Banyuwangi yang menjadi tersangka korupsi pengadaan tanah lapangan terbang tahun 2007, Ratna Ani Lestari akhirnya dipulangkan ke Surabaya, Rabu (12/9), selanjutnya dijebloskan ke Rutan Kelas 1 Surabaya di Medaeng, Surabaya. Pemulangan bupati periode 2005-2010 ini terkait pelimpahan berkas kasusnya dari Kejaksaan Agung (Kejagung) ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jatim. Ratna diterbangkan dari Kejagung pukul 09.00 WIB. Penjemputannya tergolong istimewa karena melibatkan aparat bersenjata laras panjang dari Polda Jatim dan empat penyidik Kejati. Pukul 17.15 WIB, Ratna tiba di kantor Kejati dikawal dua polisi bersenjata laras panjang dan dua polwan. Ratna yang mengenakan atasan kotak-kotak, celana jins biru dan kerudung merah tampak tersenyum kepada wartawan. Tak sepatah katapun diucapkan. Dia langsung digiring ke lantai lima untuk melengkapi berkas. Kepala Kejaksaan Tinggi Jatim Arminsyah memastikan Ratna ditahan di Medaeng, karena persidangan akan dilakukan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Surabaya. "Seharusnya disidangkan di Banyuwangi, tapi karena pengadilan tipikornya di Surabaya, jadi disidang di sini," katanya. Plh Asisten Pidana Khusus Kejati Djuweriyah mengatakan pihaknya segera melimpahkan ke Pengadilan Tipikor. "Kalau bisa September ini sudah disidangkan," jelas Djuweriyah. Koordinator III Jaksa Agung Muda Pidana Khusus M Anwar memastikan Ratna akan dijerat

pasal 2 dan pasal 3 UU Nomor 31/1999 diubah dengan UU Nomor 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, dengan ancaman hukuman penjara seumur hidup atau paling singkat empat tahun dan paling lama 20 tahun. Istri mantan bupati Jembrana ini diduga telah merugikan negara Rp 19 miliar saat pengadaan tanah untuk pembangunan lapangan terbang Banyuwangi. Sebagai bupati dan sebagai

ketua tim pembebasan lahan lapangan terbang pada 20062007, dia telah menentukan harga tanpa tim penaksir harga. Hal itu menyalahi Peraturan Presiden Nomor 65/2006 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 36/2005 mengenai Pengadaan Tanah bagi Pelaksana Pembangunan untuk Kepentingan Umum. Pada 2006 harga ganti rugi lahan ditetapkan Rp 60.000 per meter persegi. Sementara tahun 2007 harganya ditetapkan Rp 70.000 per meter persegi. Dalam kasus ini, 9 tersangka telah diadili dan dipenjara. Yak-

storyhighlights ■ Sejak 2 Juli 2012 Ratna ditahan di Rutan Pondok Bambu sebagai tersangka kasus pengadaan tanah lapangan terbang di Banyuwangi tahun 2007. ■ Ia menentukan harga lahan tanpa tim penaksir harga, sehingga merugikan negara Rp 19 miliar. ni mantan bupati Samsul Hadi dan empat anak buahnya, serta empat anak buah Ratna. (uus)

PENGUMUMAN LELANG KEDUA EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN

Berdasarkan Pasal 6 UUHT Nomor 4 Tahun 1996 PT. Bank Danamon Indonesia Tbk. akan melaksanakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan dengan Perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang ( KPKNL ) Malang , atas barang tetap berupa : 1. JAINI, Dusun Kapas RT 005 RW 002 Kapas,Kunjang Kediri Kab. Jawa Timur Sebidang tanah dan bangunan sesuai Sertifikat Hak Milik No. 471, luas tanah : 304 m2, luas bangunan : 156 m2 yang terletak di Desa Kapas, Kecamatan Kunjang, Kabupaten Kediri, Jawa Timur atas nama ZAINI. Harga Limit Rp. 87.500.000,- ( Uang Jaminan Rp. 87.500.000,- ) DSP Kertosono 2. NURNANINGSIH, Jl Cendana I No 56 RT 016 RW 003 Pakunden, Pesantren Kediri Kota, Jawa Timur Sebidang tanah pekarangan diatasnya berdiri sebuah rumah batu sesuai Sertifikat Hak Milik No. 1099 seluas 146 m2 yang terletak di Desa Pakunden RT 16 RW 03, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri Propinsi Jawa Timur atas nama NURNA NINGSIH. Harga Limit Rp. 250.000.000,- ( Uang Jaminan Rp. 250.000.000,- ) DSP Bandar 3. AMAK BAGUS HADI SAPUTRO, Manukan RT 002 RW 007 Jabon, Banyakan Kediri Kab. Jawa Timur Sebidang tanah pekarangan diatasnya berdiri sebuah rumah bamboo sesuai Sertifikat Hak milik No. 491 seluas 310 M2 yang terletak di Desa Jabon, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri, Propinsi Jawa Timur atas nama AZAENAL ARIFIN. Harga Limit Rp. 135.000.000,- ( Uang Jaminan Rp. 135.000.000,- ) DSP Warujayeng 4. MURSIH, Krajan RT 002 RW 001 Kertosono, Panggul Trenggalek Kab. Jawa Timur Sebidang tanah dan bangunan sesuai Sertifikat Hak Milik No. 124 seluas 224 m2 yang terletak diDesa Kertosono, Kecamatan Panggul,Kabupaten Trenggalek Jawa Timur atas nama MURSIH. Harga Limit Rp. 100.000.000,- ( Uang Jaminan Rp. 100.000.000,- ) DSP Lorog Yang akan di laksanakan pada : Hari : Kamis, Tanggal : 27 September 2012, Pukul : 10.00 WIB Tempat Lelang : KPKNL Malang, Jl. S. Supriadi 157 Malang SYARAT-SYARAT LELANG : 1. Objek lelang dijual dengan kondisi apa adanya dan telah diketahui oleh Pembeli lelang 2. Peserta wajib Setor Uang Jaminan lelang, sesuai tersebut di atas ke Rekening Penampungan Lelang KPKNL Malang pada PT. Bank Mandiri (Persero) Cabang Jaksa Agung Suprapto Malang Rekening No. 144.000.314.3978 paling lambat 1 (satu) hari kerja efektif diterima sebelum pelaksanaan lelang. 3. Pada slip setoran mencantumkan nama terang peserta lelang dan nomor SHM/SHGB obyek lelang tersebut diatas atau jika uang jaminan lelang sampai dengan sebesar Rp. 20.000.000,00 dapat disetorkan melalui Pejabat Lelang sebelum pelaksanaan lelang, dan tidak dapat dialihkan pada obyek lain. Nama penyetor/Peserta sesuai KTP,. Pebyetoran Uang Jaminan Lelang tidak boleh melalui ATM. 4. Peserta Lelang wajib melakukan penawaran lelang secara tertulis paling sedikit sama dengan Nilai Limit dalam surat penawaran yang telah disediakan, jika tidak melakukan penawaran, dikenakan sanksi tidak diperboleh mengikuti lelang selama 3 (tiga) bulan di Wilayah Kerja KPKNL Malang. 5. Jika peserta lelang ditunjuk sebagai pemenang lelang, uang jaminan diperhitungkan sebagai pembayaran lelang, jika tidak menang, akan dikembalikan tanpa potongan. 6. Peserta Lelang yang ditunjuk sebagai Pemenang Lelang wajib melunasi kewajibannya dan dikenakan Bea Lelang Pembeli sebesar 1 % dari harga lelang paling lambat 3 (tiga) hari kerka setelah pelaksanaan Lelang, ke rekening Penampungan Lelang KPKNL Malang pada PT. Bank Mandiri (Persero) Cabang Jaksa Agung Suprapto Malang No. 144.000314.3978. 7. Jika pemenang lelang tidak melunasi sisa pembayaran lelang sesuai ketentuan (wanprestasi) uang jaminan disetorkan Kas Negara sebagai penerimaan lain2. 8. Jika terjadi pembatalan lelang sesuai peraturan yang berlaku, pihak yang berkepentingan tidak dapat melakukan tuntutan terhadap KPKNL Malang / PT. BDI Tbk Divisi SEMM. 9. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Malang, Jl. S. Supriadi No. 157 Malang Telp ( 0341-804475), Cp : Sugiyanto (081216011761), Dian (081335577998) Surakarta, 13 September 2012 PT. Bank Danamon Indonesia, Tbk. Divisi SEMM Asset Liquidation Unit Manager Surakarta/Back End Collection Manager Surakarta Ttd

join facebook.com/suryaonline

KPKNL Malang

follow @portalsurya


Surya Biz HALAMAN

China Bangun Pabrik Mesin Turbin

Investor asal China berminat menanamkan modalnya sebesar 20 juta dolar AS untuk membangun pabrik mesin turbin, dengan menggandeng perusahaan lokal. Produk yang akan dibuat itu menggunakan teknologi dari Eropa. Budi Darmadi Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kemenperin

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Pasar Hatchback Kian Seru

Buka Depo Pangkas Waktu Kirim

■ All New Chevrolet

Aveo Masuk Surabaya

surabaya, surya - Persaingan mobil sedan kecil atau kelas hatchback semakin ketat dengan bermunculannya mobil baru dari beragam pabrikan. Sebut saja, Honda yang mengandalkan Jazz, Toyota dengan Yaris-nya, atau Suzuki dengan Swift. Menyusul keberadaan mobil-mobil hatchback yang laris terjual, PT General Motors (GM) Indonesia meluncurkan All New Chevrolet Aveo di Surabaya, Rabu (12/9). Segmen anak muda masih jadi sasaran utama penjualan produk ini. Seperti tipikal produk mobil lain di kelas hatchback, beragam fitur dan desain yang dinamis menjadi andalan All New Aveo untuk memikat konsumen muda. Direktur Public Relation PT GM Indonesia, Maria Sidabutar menyatakan, pasar mobil hatchback di Indonesia, temasuk dalam kelompok mobil yang paling banyak terjual. Dari data yang ada, penjualan mobil compact sedan ini berada dalam posisi yang sama dengan kelompok small MPV yang menguasai pangsa pasar 70 persen dari total penjualan nasional. “Peluang di kelompok ini masih cukup besar dan kami punya mobil yang sesuai dengan pasar Indonesia juga,” ujar Maria, dalam peluncuran All New Chevrolet Aveo, Rabu (12/9). All New Chevrolet Aveo merupakan generasi terbaru Aveo. Generasi Aveo sebelumnya sempat terhenti produksinya di 2010. Regional Operations Manager Jabar, Jateng, Jatim, PT General Motors Indonesia, Edo Januarko Chandra mengatakan, All New Aveo akan menyasar kelompok anak muda di usia 25 tahunan. "Desainnya sporty, cocok untuk modifikasi, karenanya pas

Persaingan mobil HatcHback

■ Konsumen bidikan sama, kalangan anak muda ■ Kisaran harga yang ditawarkan antara Rp 170 juta-230 juta ■ Desainnya sporty dan bisa dimodifikasi untuk anak muda," papar Edo. Di pasar Jatim, harga mobil ini ditawarkan dengan tiga pilihan tipe dan harga. Tipe HB 1.4 MT berharga Rp 178 juta. Tipe HB 1.4 MT LT harganya Rp 188 juta dan tipe 1.4 AT 16:13:54 yang menggunakan transmisi enam percepatan otomatis Rp 203 juta.

Meski baru diluncurkan September, All New Aveo diharapkan berkontribusi hingga 20 persen dalam penjualan produk Chevrolet secara nasional hingga akhir 2012. “Dalam tiga bulan ke depan, kami menargetkan Aveo bisa terjual 500 unit per bulan, sedang di daerah, seperti di Jatim, diharapkan menyumbang 10 persen dari total target,” ujar Edo. Beberapa diler di Surabaya mencatat, telah menerima pemesanan

surya/sugiharto

lima hingga 10 unit saat ini. Pasar anak muda yang dinamis juga menjadi sasaran utama Honda Jazz, yang cukup mendominasi pasar. Bahkan, Honda menyediakan ajang modifikasi untuk mengikat konsumennya. Manajer operasional Honda Surabaya Center, Wendy Miharja menyatakan, Honda Jazz tercatat sebagai mobil terlaris di kelasnya. Di 2011, Jazz menguasai marketshare 41,94 persen di pasar hatchback. Di awal 2012 Honda Jazz masih menguasai pasar dengan share 25 persen. Sejak peluncuran pertama (2004) hingga kini, Honda Jazz sudah terjual 26.569 unit di Jatim, Bali dan Nusa Tenggara. Dengan

■ Memiliki dimensi panjang 4039 mm, lebar 1735 mm, dan tinggi 1517 mm ■ Dibekali soket listrik untuk men-charge beragam peralatan elektronik, sound system 2 DIN CD/ MP3 dengan empat speaker ■ Tersedia dua jenis model, entry level LS dan Luxury LT, serta 5 pilihan warna ■ Menggunakan mesin terbaru 1.4 DOHC Double CVC

all tipe mobil Suzuki. Di pasar Jatim, Swift GT3 ditawarkan dengan harga Rp 197 juta untuk manual. Sedang Swift GT3 yang otomatis Rp 208 juta.(rey)

Lebih Fresh - Sejumlah model berbincang di mobil Chevrolet All New Aveo yang baru launching di Jl Tunjungan Surabaya, Rabu (12/9). surya/sugiharto

Baru Serap 4.000 Ton Kasturi

Sabtu, Citilink Terbang Perdana Surabaya-Lombok Jakarta, surya - Maskapai berbiaya murah (LCC), Citilink, anak perusahaan dari PT Garuda Indonesia Tbk, akan memulai terbang perdana rute Surabaya-Lombok, Sabtu (15/9). Rencananya, frekuensi penerbangan 2x sehari dari dan menuju Lombok, dengan harga tiket dibanderol mulai Rp 280.000 sekali jalan. CEO PT Citilink Indonesia Arif Wibowo mengatakan, Lombok adalah salah satu daerah tujuan wisata di Indonesia yang kian banyak menarik minat, baik bagi turis domestik maupun internasional. Kegiatan bisnis di wilayah Lombok pun kian meningkat. "Inilah yang mendorong Citilink untuk membuka rute penerbangan Surabaya–Lombok,” kata Arif Wibowo, dalam siaran persnya, Rabu (12/9). Menurut Arif, pembukaan rute Surabaya–Lombok adalah

harga jual antara Rp 200 juta-230 juta, 2012 ini ditargetkan bisa terjual 2.589 unit di Jatim. Untuk menghadapi persaingan yang semakin ketat, Honda memilih mendekatkan diri lewat event khusus dan rajin menghadirkan produk baru. “Kami punya beberapa produk yang siap diluncurkan tetapi tunggu tanggal mainnya,” ujar Wendy. Sales Manager PT United Motors Centre, diler utama mobil Suzuki di Jatim, Irmawan menyatakan penjualan Suzuki Swift yang menyasar segmen anak muda di Jatim saat ini belum sekuat mobil niaga. Persentase penjualannya masih sekitar 10 persen jika dibandingkan total penjualan

SPEsifikasi New Chevrolet Aveo

langkah awal Citilink untuk memajukan pariwisata lokal. Dengan adanya rute baru ini, akan semakin banyak orang yang terbang berwisata ke Lombok. "Contohnya, wisatawan dari Jakarta dapat ke Lombok melalui Surabaya dengan harga yang sangat terjangkau, sehingga dapat memajukan kota-kota yang menjadi tujuan penerbangan Citilink,” papar Arif. Selain Surabaya-Lombok, hingga akhir tahun ini Citilink menargetkan pembukaan beberapa rute yang meliputi, Batam-Padang, Jakarta-Makassar, Banjarmasin-Makassar, Balikpapan-Makassar, DenpasarBandung, Makassar-Yogyakarta, dan Makassar-Banjarmasin. Selama ini, rute SurabayaLombok, juga diterbangi maskapai Merpati Airlines, Lion Air, AirAsia dan Batavia Air. (kompas.com/ame)

antara

kasturi - Pekerja mengangkat tembakau jenis kasturi yang dijemur di Lapangan Pakusari, Jember. Petani optimistis pabrikan rokok menyerap panen tahun ini.

net

join facebook.com/suryaonline

jember, surya - PT Gudang Garam Tbk baru menyerap 4.000 ton tembakau jenis kasturi dari kebutuhan 12.000 ton. Perusahaan rokok ini menargetkan tembakau dari petani di Kabupaten Jember, Situbondo, dan Bondowoso. Perwakilan Gudang Garam di Jember, Ira Susanti menuturkan, harga tembakau kasturi berkisar Rp 20.000 hingga Rp 33.000 per kg sedangkan tembakau rajang Rp 18.000 sampai Rp 28.000 per kg. "Harga itu berdasarkan kualitas daun tembakau yang dijual petani kepada Gudang Garam. Kalau kualitasnya baik (top grade) bisa Rp 33.000 dan tembakau rajang Rp 28.000 per kg," katanya, Rabu (12/9). Tembakau kasturi adalah tembakau kerosok lokal VO sebagai bahan campuran (blending)

Pabrik rokok membeli tembakau petani dengan harga bervariasi berdasarkan kualitas daun tembakau kasturi. abdurrahman ketua asosiasi tembakau kasturi jember

untuk rokok kretek, termasuk dalam kategori tembakau kuningan. Area penanaman kasturi berada di daerah Jember sampai Bondowoso. Ketua Asosiasi Tembakau Kasturi Jember, Abdurrahman menyebutkan, petani menjual tembakau ke sejumlah pabrik rokok di Jember, tapi harganya masih murah. Masing-masing pabrik rokok membeli tembakau petani

dengan harga bervariasi berdasarkan kualitas daun tembakau kasturi. Abdurrahman mencontohkan, harga tembakau dengan kualitas terbaik di PT Djarum mencapai Rp 35.000 per kg, HM Sampoerna sebesar Rp 28.000 per kg, Minakdjinggo Rp 34.000 per kg. Diperkirakan, seluruh tembakau petani Jember mampu terserap ke pabrik rokok, meski sebagian pabrikan membeli tembakau dari petani di luar Jember. "Gudang Garam masih menyerap sekitar 4.000 ton dari total target 12.000 ton, sehingga petani bisa menjual ke Gudang Garam atau pabrik rokok lain berdasarkan kualitas daun tembakau yang bersangkutan," tambahnya. (ant)

Penjualan Kamera Terus Berkembang

Optimistis Pasar Pemula Menjanjikan Tingginya penetrasi smartphone dengan kamera yang terintegrasi, rupanya tidak menyurutkan penjualan kamera digital. Canon dan Olympus misalnya, mencatat pertumbuhan penjualan menggembirakan di Indonesia.

P

Rute Baru - Layanan maskapai Citilink di salah satu mal. Penerbangan berbiaya murah ini membuka rute baru Surabaya-Lombok, akhir pekan ini.

Sidoarjo, surya - Demi efisiensi waktu pengiriman di wilayah Indonesia Timur, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) memperluas penjualan suku cadang dengan mendirikan Depo Spare Parts di Kabupaten Sidoarjo. Presiden Direktur HMSI Toshiro Miszutani mengatakan, dengan adanya depo suku cadang itu diharapkan mampu mengurangi lamanya waktu pengiriman suku cadang untuk wilayah Indonesia Timur. "Depo baru Hino ini sudah menjadi agenda perluasan jaringan kami di 2012 dan akan diikuti pembukaan depo-depo lanjutan, seperti di Medan dan Balikpapan," kata Toshiro, Rabu (12/9). Ia mengemukakan, depo-depo itu paling lambat akan dibuka akhir tahun ini dan diharapkan mampu memberikan kontribusi positif kepada pasar, terutama di Indonesia Timur. "Terkait layanan purna jual, Hino saat ini menguasai pasar kendaraan niaga kategori tiga sebesar 60 persen dan kategori dua sebesar sebelas persen di Indonesia," jelasnya. Toshiro mengatakan, untuk mendukung pasar tersebut, saat ini Hino memiliki 117 dealer dan sub dealer, dan juga memiliki 148 jaringan servis yang tersebar di Indonesia. "Intinya, dengan pembangunan depo ini mampu memberi kontribusi terhadap dealer yang membutuhkan suku cadang kendaraan tanpa harus menunggu pengiriman dari Jakarta yang membutuhkan waktu lebih lama," katanya. Sementara itu, Executive Officer HMSI, Iwan Supriyono, mengatakan, Hino memiliki truk ringan yang telah disesuaikan dengan karakter medan dan operasional di Jawa Timur dan Indonesia wilayah Timur untuk mengatasi beban berat dan medan yang ekstrem. "Truk ini dirancang khusus dengan mengedepankan kemampuan karena memiliki gardan besar dan torsi yang mumpuni, sehingga sangat cocok digunakan untuk daerah pertambangan dan juga pengangkut kelapa sawit," ujar Iwan. (ant)

T Datascript, distributor utama kamera digital Canon di Indonesia misalnya, mampu tumbuh rata-rata kisaran 20 persen setiap tahunnya. Direktur Divisi Canon PT Datascript Merry Harun mengatakan, realisasi penjualan tahun lalu compact camera terjual 280.000 unit, sementara digital single lens reflector (DSLR) terjual 120.000 unit. “Tahun ini kami menargetkan penjualan compact camera 330.000 unit dan DSLR 180.000 unit, totalnya 510.000 unit,” ujar Merry, di sela peluncuran Lomba Foto Canon Photo Marathon Indonesia 2012 di Surabaya, Rabu (12/9). Perubahan gaya hidup ma-

syarakat membuat permintaan kamera digital kian meningkat tiap tahun. Semester I/2012, PT Datascript mencatat, penjualan 230.000 unit kamera secara nasional. Dari jumlah itu, kontribusi kamera compact sekitar 65 persen atau sebanyak 150.000 unit, sisanya kamera DSLR 80.000 unit. Sebelumnya, Manajer Pemasaran Olympus Customer Care Indonesia Sandy Chandra juga mengatakan, potensi pasar kamera di Indonesia masih besar terutama di kelas pemula. “Itu sebabnya Olympus lebih banyak masuk ke segmen ini sejak dua tahun silam,” katanya. Awal kiprah Olympus di Tanah

Air hanya mengincar pasar medium dan profesional dengan harga di atas Rp 1 juta per unit. Saat ini, Olympus banyak mengeluarkan produk kamera pemula Rp 600.000-Rp 800.000 per unit. Dengan strategi ini Olympus yakin penjualan kamera saku tahun ini bisa meningkat. Produk ini mengklaim, tahun lalu di jajaran kamera pemula bisa menguasai pasar 30 persen. “Tahun ini, kami yakin bisa naik menjadi 40 persen,” ujar Sandy. Namun, memang bukan perkara mudah menggali ceruk pasar di segmen ini. Gempuran kamera asal China juga tak kalah deras. Saat ini ada 30 merek kamera China bercokol di pasar ini. Merry menambahkan, pihaknya saat ini berusaha mempertahankan posisi market leader untuk kamera digital. Di akhir 2012, ditargetkan market share camera compact bisa 30 persen,

surya/ahmad zaimul haq

Lomba Canon - Direktur Divisi Canon PT Datascript, Merry Harun (kanan) dan Marketing Manager Image Communication Product Division Canon PT Datascript, Sintra Wong (tengah) berbincang usai peluncuran Lomba Foto Canon Photo Marathon Indonesia 2012 di Surabaya, Rabu (12/9). sedang segmen DSLR ditargetkan merebut 60 persen. “Kami terus menghadirkan produk baru untuk semua segmen mulai entry level hingga top line, untuk mencapai target market share itu,” yakinnya. Khusus DSLR, Datascript kini gencar menggelontor pasar, me-

lalui produk entry level seperti Canon 1100D hingga produk top line mereka terbaru EOS-1DX. Permintaan segmen DSLR juga terus meningkat. "Banyak penghobi fotografi yang beralih ke DSLR dari semula memakai compact camera," pungkasnya. (dwi pramesti ys) follow @portalsurya


5

surya jatim surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Gegana Basahi Rumah Bondet ■ Sisa Bahan Peledak Diamankan PASURUAN, SURYA - Rumah Muslimin (58) di Kelurahan Ngemplakrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan akhirnya dinyatakan aman dari bahan peledak, Rabu (12/9). Tim Jihandak dari Gegana Polda Jatim telah menyisir rumah yang menewaskan istri Muslimin dan melukai tiga orang, termasuk seorang petugas Labfor Polri saat melakukan penyelidikan di lokasi. Untuk memastikan tidak ada bahan peledak yang bisa mencederai orang lagi, tim Jihandak membasahi seluruh lantai rumah dengan air agar serbuk bahan peledak yang tersisa tidak berbahaya. Tim Jihandak melakukan penyisiran selama kurang lebih tiga jam. Sekitar pukul 10.30 tim Jihandak meninggalkan lokasi dengan membawa sisasisa bahan peledak yang berhasil diamankan. Kepala Sub Detasemen tim Gegana, AKP Teguh Santoso yang memimpin operasi penyisiran tersebut mengatakan, saat ini lokasi rumah Muslimin telah steril dari sisa-sisa bahan peledak, sehingga aman untuk dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) lanjutan.

STORYHIGHLIGHTS ■ Selasa (11/9) terjadi ledakan dan melukai seorang petugas labfor Polri. ■ Rabu (12/9) pagi tim Gegana mensterilkan lokasi. ■ Setelah lokasi steril, petugas kembali melakukan penyelidikan. Diakuinya, dalam penyisiran tersebut tim Gegana masih menemukan banyak sisa-sisa bahan peledak yang bertebaran di TKP. Sebagian bahan tersebut sempat dites dengan diledakkan di depan rumah, dan ternyata masih menimbulkan ledakan meskipun kecil. Muslimin bekerja sampingan dengan membuat bom ikan atau lazim disebut bondet di rumahnya. Pada Selasa (4/9) lalu, istri Muslimin, Kasiani (55) tewas terkena ledakan ketika tengah meracik bondet. Sedang anak dan saudara Muslimin menderita luka dalam tragedi itu. Seorang petugas Labfor Polri cabang Surabaya yang sedang

melakukan penyelidikan di TKP juga terkena ledakan pada Selasa (11/9). Bungkam Seperti sebelumnya, pihak Polres Pasuruan Kota tetap bungkam terhadap wartawan. Tidak ada satu pun perwira yang bersedia memberikan keterangan tentang ledakan di Kelurahan Ngemplakrejo. Para perwira tersebut beralasan bahwa masih menunggu petunjuk dari Kapolresta AKBP Atih Nursani Purwati yang bakal memberikan penjelasan. Namun, Atih sedang tidak ada di tempat sehingga para wartawan ramai-ramai menduduki teras ruangan kantor kapolresta sebagai wujud kekecewaan mereka. Dalam kesempatan sebelumnya, Atih Nursani berkilah akan memberikan penjelasan pada saatnya nanti. Namun kemarin dia tidak tampak di lokasi, ketika tim Jihandak Gegana Polda Jatim melakukan penyisiran. Atih juga pernah berkilah belum menemukan Muslimin yang pasca-ledakan tiba-tiba 'menghilang'. Padahal saat itu Muslimin sudah menyerahkan diri ke mapolres.(st42)

Pasang Spanduk Tolak Minimarket JEMBER, SURYA - Warga RW 17 Lingkungan Gumuk Kerang, Kelurahan/Kecamatan Sumbersari menolak rencana berdirinya sebuah minimarket berjaringan di dekat lingkungan mereka dengan cara memasang spanduk, Rabu (12/9). Spanduk itu bertuliskan 'Warga dengan tegas menolak segala bentuk berdirinya pasar modern di wilayah kami'. Dalam spanduk tersebut juga ada tanda tangan dari warga setempat. Menurut salah seorang warga yang juga pemilik toko kelontong di lingkungan tersebut, Edy Supriyanto, warga telah mendatangi sejumlah instansi terkait penolakan warga. Warga sudah berkirim surat kepada dinas terkait termasuk Disperindag dan ESDM Jember. Pihaknya juga sudah mengadu ke DPRD Jember. "Namun tidak ada yang membantu kami. Kalau toko tetap buka, kami akan menyegelnya," tegas Edy. Warga lainnya, Didik Suhariyadi menambahkan, pendirian minimarket tanpa perencanaan yang benar akan merugikan warga sekitar, terutama pedagang kecil. Ketika mendatangi salah satu

surya/robert ardyanto

SISIR LOKASI - Tim Jihandak Gegana Polda Jatim diterjunkan ke lokasi untuk menyisir dan mengamankan sisa-sisa bahan peledak. Pensterilan lokasi dilakukan agar petugas penyelidik bisa melaksanakan tugasnya, Rabu (12/9).

Tukang Pijat Andal Bikin Bom surya/robert ardyanto

Muslimin

Dari pengakuan Muslimin terkuak bahwa bondet yang dibuat olehnya termasuk berdaya ledak tinggi. Namun, karena dibuat dalam ukuran-ukuran kecil, maka ledakannya tidak terlalu besar.

SIAPAKAH Muslimin (58), pemilik rumah yang menjadi lokasi ledakan bondet di Kelurahan Ngemplakrejo? Dia ternyata seorang tukang pijat, namun menyambi membuat bom ikan alias bondet. Muslimin mengakui bahwa ia melakoni pekerjaan tersebut guna mencukupi kebutuhan ekonomi, karena pekerjaannya sebagai tukang pijat tidak mencukupi. Dari pengakuan Muslimin terkuak bahwa bondet yang dibuat olehnya termasuk berdaya ledak tinggi. Namun karena dibuat dalam ukuran-ukuran kecil, maka ledakannya tidak terlalu besar. Dalam peristiwa nahas pada

Selasa (4/9), istri Kasiani (55) sedang meracik bondet. Karena kurang hati-hati, terjadi ledakan hingga tubuh Kasiani hancur. Setelah ledakan itu, Muslimin menghilang. Namun, sebenarnya keesokan harinya secara sukarela dia menyerahkan diri ke polisi. Muslimin mengakui bahwa ia menyerahkan diri kepada polisi pada Rabu (5/9) atau sehari setelah kejadian. Dia menjadi saksi kunci untuk mengungkap kasus ledakan ini. Sejak semula ledakan di rumah Muslimin diduga kuat bukan disebabkan oleh kompor gas, lantaran tabung elpiji dan dapur rumah itu tetap utuh.

Rumah Muslimin ternyata penuh dengan bahan pembuat bondet, dan berserakan di manamana. Hal ini yang kemudian mencederai salah satu petugas Labfor Polri cabang Surabaya ketika melakukan penyelidikan lanjutan, Selasa (11/9). Dia secara tidak sengaja menimbulkan bahan pembuat bondet itu meledak, sehingga harus dilarikan ke rumah sakit. Untuk memastikan rumah tersebut aman dari bahan peledak, tim Jihandak Gegana Polda Jatim diterjunkan ke lokasi, Selasa (11/9) malam. Namun baru bisa mensterilkan lokasi pada keesokan hari. (st42)

Secepat Kilat Uang Rp 64 Juta Raib

surya/sri wahyunik

BENTUK PENOLAKAN - Warga yang lelah mengadu, akhirnya memasang spanduk sebagai bentuk penolakan terhadap kehadiran minimarket.

Itu hak warga untuk tidak setuju, namun apa yang tidak dikehendaki itu tolong sampaikan kepada kami. ACHMAD SUDIONO KEPALA DINAS PERINDUSTRIAN JEMBER

instansi pemberi rekomendasi yakni Kantor Kebersihan dan Lingkungan Hidup Jember ada titik terang. Petugas menyatakan kalau izin diberikan karena ada izin dari warga yang dibuktikan dengan adanya tanda tangan dari ketua RW, RT, dan warga sekitar. "Setelah kami cek, ternyata yang tanda tangan itu ketua RW dan RT dari jalan Halmahera dan seorang warga situ. Pada-

hal jalan Halmahera itu bukan wilayah kami. Sedangkan toko modern berjaringan ini ada di wilayah kami. Ini ada indikasi manipulasi izin," tegas Edy. Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan ESDM Jember Achmad Sudiono meminta warga yang tidak setuju atas pendirian minimarket berjaringan kepada dirinya. "Itu hak warga untuk tidak setuju, namun apa yang tidak dikehendaki itu tolong sampaikan kepada kami," ujar Achmad, Rabu (12/9). Achmad menambahkan jika minimarket tersebut sudah berdiri tentunya izin sudah beres. Jika perizinan sudah beres, tentunya toko bisa dibuka. Namun jika ternyata ada yang tidak beres pada perizinannya, pihaknya selaku pemberi izin pendirian tempat usaha bisa meninjau kembali. (uni)

BANGKALAN, SURYA - Nahas menimpa Munif (50), warga Desa Tobeddung, Kecamatan Klampis. Uang senilai Rp 64 juta dibawa kabur perampok saat ban mobilnya bocor. Peristiwanya terjadi Rabu (12/9) sekitar pukul 13.00 WIB di Jalan Ki Lemah Duwur, Kampung Injing-Injing, Kelurahan Bancaran, Bangkalan. Beruntung, pelaku tidak membawa semua uang Munif yang dibungkus terpisah dengan plastik hitam di jok kiri depan mobil Kijang Grand Extra warna merah. "Total uang saya Rp 114 juta. Pelaku hanya mengambil Rp 64 juta," terang Munif di lokasi kejadian. Kontraktor yang baru saja menyelesaikan proyek pembangunan perpustakaan SDN Trogen I, Kecamatan Klampis itu hendak pulang setelah mencairkan uang di Bank Jatim Cabang Bangkalan. Setiba di Jalan Ki Lemah Duwur, ban belakang sisi kiri mobil kijang nopol L 1294 SB miliknya bocor. Tanpa firasat apapun, Munif yang tanpa kawalan itu turun untuk mengecek kondisi ban belakangnya. "Cepat sekali. Saat saya turun untuk periksa ban, pencuri mengambil uang dari pintu depan. Saya tahunya setelah diberi tahu warga," jelasnya. Saksi mata di lokasi kejadian,

Samsul Arifin (45), warga setempat mengungkapkan, ciri-ciri kedua pelaku menggunakan motor Yamaha Vixion warna merah. "Keduanya pakai jaket hitam, helm teropong, dan tubuh mereka gempal dengan postur pendek. Sementara nopol motornya tidak jelas karena terlalu kecil," ungkapnya. Ia mengaku, kejadian tersebut berlangsung cepat.(st32)

surya/ahmad faisol

MOBIL NAHAS - Uang Rp 114 juta ditaruh di jok depan mobil ini. Namun, pencuri hanya mengambil Rp 64 juta.

Disdik Bantah Campuri Proyek DAK KEDIRI, SURYA - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kediri membantah tudingan campur tangan dalam proyek rehabilitasi gedung SD yang dibiayai Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp 56 miliar. Kebijakan yang diambil dinas justru bertujuan agar tidak terjadi kekeliruan dan penyimpangan dalam proses pengelolaan dana tersebut. Kasi Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri, Soleh mengatakan, kebijakan yang diambil disdik tentang pengelolaan DAK tersebut sudah melalui pembahasan dengan instansi lain, seperti bagian hukum, dinas pendapatan dan pengelolaan keuangan daerah serta kejaksaan. Disdik juga bertukar informasi dengan daerah lain

seperti Pasuruan. “Kami ingin menemukan cara yang tepat dan benar sesuai peraturan dalam pelaksanaan proyek rehab DAK sehingga tidak menimbulkan masalah,” katanya pada Surya, Rabu (12/9) pagi.. Penjelasannya itu untuk menjawab tudingan bahwa Disdik Kabupaten Kediri mengambilalih proyek swakelola yang dibiayai DAK (Surya, Selasa 11/9). Seharusnya proyek swakelola diserahkan kepada sekolah, namun nyatanya ditangani oleh disdik dengan membuka tender umum. Semua isi kebijakan ini, lanjut Soleh, sudah disampaikan secara terbuka pada pertemuan dengan kepala sekolah dan komite sekolah beberapa waktu lalu. (st42)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


4

finance

I I I I I

6

I I I I I

7

I I I I I

10

4.174,09

I 4.155,36 I I I I 11

I I I I I

Minyak/Dolar AS 120.0 90.00 60.00 30.00

12

I I I I I

6

I I I I I

7

I I I I I

10

I 96,59 I I I I 11

97,75

I I I I I

Rupiah/Dolar AS 9.700 9.500 9.300 9.100

12

I I I I I

6

I I I I I

7

I I I I I

10

I I 9.583 I I I 11

9.568

I I I I I

12

KURS VALAS

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

IHSG Jakarta 4.200 4.000 3.800 3.600

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

MATA UANG

KURS JUAL

KURS BELI

EUR

12,380.00

12,254.63

HKD

1,241.46

1,228.92

MYR

3,131.93

3,097.68

SGD

7,831.75

■ Cicilan Diperkirakan Semakin Mahal SURABAYA, SURYA - Perusahaan pembiayaan (multifinance) menunggu aturan teknis terkait regulasi Kementerian Keuangan mengenai jaminan fidusia. Aturan ini akan efektif berlaku 7 Oktober 2012. "Sampai sekarang aturan pelaksanaan teknisnya belum jelas," kata Presdir PT Andalan Finance, Sebastian Harno Budi di sela peresmian Sales Point di kawasan Central Business Park, Rabu (12/9). Dengan aturan jaminan fidusia, multifinance wajib menjaminkan uang dan antre ke notaris. Dimungkinkan muncul persoalan, karena butuh waktu khusus menerbitkan sertifikat jaminan fidusia sementara di sisi lain, jumlah notaris jauh tidak sebanding dengan jumlah perusahaan pembiayaan. Pendaftaran penjaminan dikenakan biaya Rp 50.000 per unit sepeda motor dan mobil Rp 75.000 per unit, belum termasuk biaya notaris. Biaya ini tentu dibebankan ke konsumen sehingga cicilan kendaraan bermotor yang ditanggung konsumen menjadi lebih mahal. Munculnya aturan ini memaksa Andalan Finance yang berbasis di Semarang, Jateng itu, menurunkan pencapaian target tahunan. Managing Director Andalan Finance, Frans FR mengungkapkan, tahun lalu bisnis tumbuh 57 persen secara year-onyear, maka tahun ini hanya ditarget 40 persen. Tahun 2011, aset perusahaan yang terafiliasi dengan Nasmoco Group (diler utama Toyota Astra Motor) ini tercatat Rp 2 triliun (tumbuh 57 persen secara year on year) dan tahun ini hanya ditargetkan Rp 2,2 triliun.

surya/habibur rohman

Target pembiayaan perusahaan yang 70 persen fokus di mobil bekas mencapai Rp 800 miliar tahun ini, dan sampai Semester I-2012 sudah teralisasi Rp 400 miliar secara nasional, dengan kredit macet (NPL) 1 persen. Baru Vs Bekas Sebastian Harno Budi menambahkan, pembiayaan terhadap mobil bekas dihadapkan pada kenyataan pahit. Ketika regulasi berlaku, Toyota dan Daihatsu gencar meluncurkan mobil-mobil baru dengan harga di bawah Rp 100 juta. Fakta ini membuat orang berpikir ulang, kalau mau membeli mobil bekas sama seperti mobil baru itu. Harga mobil bekas yang banyak diburu saat ini di kisaran Rp 70 hingga Rp 90 juta. "Bukan hanya di produk, kami masih harus bersaing

di bunga, dan sumber pendanaan harus cari yang murah agar kompetitif," paparnya. Bunga kredit Andalan Finance saat ini berada di kisaran 14 persen, efektif per tahun dengan tenor maksimal lima tahun. Sumber pendanaan berasal dari CIMB Niaga, BNI, BCA, Bank Mandiri, serta Bank ICB Bumiputera. Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI), Wiwie Kurnia menanggapi, jaminan kredit fidusia sebetulnya pernah coba diterapkan beberapa tahun lalu, merujuk pada UU No 42 Tahun 1999 tentang Jaminan Fidusia. "Sayangnnya kurang mendapat respons yang bagus. Alasannya, lebih menguntungkan debitur, high cost economy, dan prosesnya dinilai merepotkan," jelasnya. (ame)

7,751.75

Pantang menyerah dan kreatif dalam membangun usaha dan bertahan dalam persaingan. Bagi Muhammad Burhanuddin Rusli, usaha kacang goreng dengan merek Kacang Brusli, tak luput dari jatuh bangun.

PRO-RAT, Asam Urat Sembuh Sampai Tuntas

BANYAK orang mengeluh kon­ disi tubuhnya di kala Asam Urat menyerang tidak peduli pria atau wanita. Kali ini ada solusi paling te­ pat untuk penyakit Asam Urat anda. Sudah terbukti cepat menge­ liminasi kelebihan ASAM URAT dalam tubuh. Sekali minum, rasa sakit, nyeri, kebas, kaku – kaku otot, kesemutan, langsung hilang. Menyembuhkan radang / bengkak pada persendian & rheumatik. BEST Menyempurnakan kembali bentuk dan SELLER posisi tulang sendi yang bengkok. Menghilangkan krepitasi (bunyi tulang saat bergerak). Dapat menyembuhkan pengapuran, gang­ guan otot dan sendi encok, sakit pinggang, sakit tulang, gerak yang lamban,lemah, lesu, dll. ASAM URAT, Herbal/ Alami, Tanpa Efek Samping. DI­ JAMIN Anda dapat MENIKMATI hari – hari SEHAT tanpa rasa SAKIT. 1 Botol 90 Kapsul @ 500 mg hanya Rp. 175.000,- . ( ikl )

EJAK bergulir 2007, hanya bertahan satu tahun, lalu surut dan vakum sampai lima tahun. Setelah 2011, usaha Kacang Brusli kembali bangkit. “Selama vakum, pada 2008 saya dan istri banting setir bikin rombong kebab dan burger merek dBrusli," tuturnya. Ada empat outlet, satu di antaranya di Sidoarjo dan tiga outlet lain di daerah Manukan. Semuanya dikelola sendiri. Saat ini, usaha kulinernya merambah steak dBrusli seperti steak ayam dan daging sapi. Konsepnya sama, dalam bentuk rombong. “Launching Steak dBrusli baru 12 September 2012, dan ada satu rombong di Manukan. Nantinya akan merambah ke daerah lain tapi masih di Surabaya,” papar Rusli. Satu porsi chicken steak ditawarkan Rp 10.000, sedangkan tenderloin steak Rp 15.000. Sebetulnya, Rusli

Ingin hilangkan derita rheumatik dan asam urat minumlah Pro-Rat GRATIS ANTAR BAYAR DI TEMPAT Hub. Informasi dan Pemesanan: CV. NUFARINDO CITOTAMA. Jl. Siwalankerto No. 16 Surabaya (031) 8498793,

08973906152, 83730733. Semarang: (024) 6925173, 70109112, 08156620472. Jombang : 0321-6961652, 081230152227. Madiun: 081555767243. Ponorogo: 085736859358. Kediri: 08563214280, (0354) 7635414.

Ngawi: 081555767243, Trenggalek :08563214346, Tulungagung: 08563214346, 081359579060. Malang: (0341) 8609865, 081555767243. Blitar: 081359579060. Pasuruan: 085646763960. Probolinggo: 081805012788, Jember : 0336-881818, 085859727097, Magetan: 085735373545

Mojokerto: 081335400728, Lumajang: (0334) 7744630, 085655966442 Agen Jember: (0336) 881818, 081805012788 KONSULTASI PAKAR HERBAL: 081314728217 Utk Pesanan Luar Kota, Uang transfer ke rek BRI: 0873–01–017605–53-5. AN. Sita Ismiyati CAB.WONOCOLO, Surabaya

join facebook.com/suryaonline

Rp 540.000/gram

cil hati. Bukan berarti produk itu tidak disukai, tapi mungkin saja kemasan kita terlalu pasaran,” katanya. Ia mengemas kacang goreng yang dibalut tepung dan telur itu dengan plastik vacuum agar lebih tahan lama. Produknya juga tidak menggunakan pengawet sehingga masa kedaluwarsanya tak lebih dari tiga bulan. Kalau setelah kacang tepung digoreng dibiarkan lalu dibungkus biasanya gampang tengik. Dengan teknologi vacuum, bisa membantu lebih awet. Ketika merintis, banyak kacang goreng yang kadung dikemas dan ditawarkan sebagai uji coba tidak ada yang beli. “Kalau tidak ada tester, siapa yang akan percaya dengan kualitasnya,” tambah suami Islahul Zakiyah itu. (dwi pramesti)

DIVERSIFIKASI - Muhammad Burhanuddin Rusli siap melakukan diversifikasi usaha dibantu istri dan delapan karyawan tetap serta tiga tenaga pemasaran.

surya/sugiharto

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

UM HANYA 7,5 JUTA

MADU PASUTRI

Mentari Bumi Sejahtera Q

Saatnya Menjadi Pria Sejati

Lingkar Timur – Sidoarjo

Asam Urat Pergi, Tidur Nyenyak

kandungan vitamin dan nutrisi bermutu. Bahan utama Gentong Mas yaitu Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) terbukti memiliki banyak manfaat.Habbatussauda bermanfaat untuk menor­ malkan metabolisme, ter­ masuk metabolisme purin sebagai pembentuk asam urat yang dipercaya dapat meningkatkan pengeluaran asam urat dari darah me­ lalui urine. Selain itu, Gula Aren bermanfaat menu­ runkan penyerapan lemak dan perbaikan sistem saraf. Dapatkan Gentong Mas di Apotik/toko obat terdekat. Info lebih lanjut kunjungi www.gentongmas.com

(24 KARAT)

1.744.60

dan istrinya ingin membuat resto tapi belum menemukan lokasi yang pas. Bersamaan dengan itu, tahun depan, kemungkinan membuka gerai kedai kopi modern dengan konsep kafe tapi dengan harga lebih terjangkau jika dibandingkan Starbuck atau Excelso. “Diversifikasi usaha itu penting untuk menunjang bisnis satu dengan yang lain,” terang bapak satu anak ini. Usaha kedai kopi dipilih karena penikmat minuman ini tak pernah surut. Ide awal membuat usaha kacang goreng dulu juga dari kedai kopi, dan ternyata, memang kacang lebih enak dimakan sebagai teman ngopi. Pengalaman pahit membangun merek Kacang Brusli juga membuat Rusli banyak belajar. “Kalau awal buka usaha tak diterima pasar jangan langsung ke-

kota Sidoarjo, hanya 5 me­ nit dari pusat perbelanjaan (Matahari, Ramayana, Sun City) dekat dengan jalan Ring Road Sidoarjo, juanda, RS Siti Hajar, RSUD Sidoarjo, Seko­ lah Negeri, Pusat perkantoran dan yang terpenting bebas dari lapindo. Untuk memudahkan ak­ tivitas penghuninya, Perum Mentari Bumi Sejahtera su­ dah tersedia fasilitas umum seperti sarana olah raga, tempat ibadah, sekolah, pe­ makaman, jalan paving yang lebar, jaringan listrik, jaringan telepon, air bersih, keamanan dan seabrek fasilitas yang lain. (ikl)

Informasi Lebih Lanjut hubungi : Warno : 081-330754014 / 031-70790077, Purbo : 031-71910023, Rissal : 081-330419617 Lina : 031-83149489, Yunan : 08213214567 / 03183893558, Resti : 081-703314374 / 031-70084268

“KAKI saya sering terasa sakit semua,” papar Nur Zulaichah. Ia me­ ngira, pola makan yang kurang sehat menjadi penyebab dirinya men­ derita keluhan tersebut. Asam urat adalah suatu zat sisa metabo­ lisme zat yang bernama purin. Jika purin yang masuk dalam tubuh ter­ lalu banyak, maka gin­ jal akan kesulitan me­ ngeluarkan zat tersebut sehingga terjadi pen­ umpukan sisa metabo­ lismenya (asam urat). Akhirnya ia pun tertarik untuk mencoba Gen­ tong Mas, “Sepengetahuan saya, pengobatan herbal itu alami karena tanpa efek samping. Karenanya begitu saya mengetahui tentang Gentong Mas yang terbuat dari bahan­bahan yang alami dan bagus untuk kesehatan, saya tertarik untuk mencoba.” Terangnya. “ Alhamdulil­ lah, sekarang kadar asam urat sudah turun.” Ungkap warga Surabaya, Jawa Timur tersebut dengan ba­ hagia. “Mudah­mudahan pengalaman saya ini dapat bermanfaat bagi orang lain.” Harapnya. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan

DOLAR AS/TROY OUNCE 1.733.20

Menapak Kuliner dan Kedai Kopi

KESEMPATAN emas untuk memiliki rumah ditahun ini. Dapatkan rumah baru di perumahan Mentari Bumi Se­ jahtera, Lingkar Timur – Sido­ arjo dengan uang muka han­ ya 7,5 Juta anda mendapat­ kan rumah dengan dua kamar tidur Bonus Rangka atap Galvalum, Saluran PDAM dan Kusen Aluminium. Promo ini untuk program Jamsostek dan umum hanya di Bulan September ini, Stok Terbatas. Perum Mentari Bumi Sejahtera dibangun diatas lahan seluas +­ 95 ha, dan telah dihuni oleh lebih dari 2000 KK. Terletak di sebelah timur alun­alun

OBAT ASAM URAT TERLARIS SAAT INI

12/9

Tendangan Kacang Brusli (2–Habis)

S LEBARKAN SAYAP - (dari kiri) Managing Drector Frans FR, President Director Sebastian H Budi dan Branch Manager Wendie Christanto pada pembukaan kantor PT Andalan Finance Indonesia cabang Surabaya, Rabu (12/9).

11/9

PERKIRAAN PASAR

sumber: bank indonesia

sumber: bloomberg

Tunggu Teknis

HARGA EMAS

atau hubungi: Suraba­ ya: 081320070604, 03175161806, Malang: 081219269565, 0341­5491890, Madiun : 081359291111, kab. Madiun : 081231871578, kab. Kediri : 081333178394 Kediri : 085223018142, Mojokerto: 085223636470, Gresik: 081322445096, Blitar: 081233052584, By.wangi: 085234398441, Sidoarjo: 081252532578, T.Agung: 081252532577, Jombang: 085257044832, Jember: 081338611049, Trenggalek: 082139057979, Magetan: 081977373653, Pb.linggo: 081331952259, Nganjuk: 081331939610, Pasuruan: 081252756227, Ponorogo: 081274310596, Bojonegoro:081233390005, Situbondo: 085258506595, Ngawi: 081215110665, Bndwoso: 082336106409, Lamongan:081331257610, Tuban: 081216135230, Lumajang: 081336191009, Bangkalan:082118867006, Sampang: 082141417808, Pamekasan:082140744863, Sumenep: 085232302824, Pacitan: 085335454594. Depkes RI No. PIRT. 812.3205.01.114 ( ikl )

HUBUNGAN intim harusnya merupakan perpaduan kasih sayang yang harmonis antara wanita dan pria. Namun tak ja­ rang mereka yang melakukan hubungan intim merasa kurang nyaman karena si pria terlalu cepat mengalami ejakulasi. Rata­rata lelaki bertahan tidak lebih dari tiga menit ketika mereka melakukan penetrasi langsung saat berhubungan intim dengan pasangan. Padahal untuk bertahan lebih lama seringkali harus mempersiapkan lebih dulu baik secara fisik maupun pikiran. Banyak faktor baik dari segi gaya hidup serta mengkonsumsi makanan yang , tidak sehat dapat mempenga­ m 1 jam Diminu hubungan. ber , ruhi kondisi fisik seseorang. sebelum karang juga Coba se sensasinya!!! Kini, bagi Anda kaum pria n rasaka yang merasa kurang mera­ sakan indahnya berhubungan intim MADU PASUTRI adalah solusinya. Madu dan Ramuan Herbal Alami yang berkhasiat membangkitan libido, menga­ tasi segala keluhan vital pria, aman tanpa efek samping. MADU PASUTRI bikin badan sehat, segar, selalu prima di depan Hanya pasangan Anda. Diminum 1 jam, sebelum Rp. 125.000,berhubungan. Coba sekarang juga, rasakan LP POM no. 01121052-728818 sensasinya!!! ( ikl ) Dinkes RI no. 209327501388 Konsultasi & Layanan Antar GRATIS 031-31031984 // 089677907924 Dapatkan di: Apotek Joko Tole Jl. Dharmawangsa no.26, Apotek Tujuh Jl. Raya Gedangan no.49, Apotek Takavi Jl.Kalibaru 1 no.9, Apotek K23 Jl.Kertajaya no.23, Apt. Jaya Raya Kenjeran Jl Kenjeran No 355, Apt Dwi Agung Jl Tidar No 160, Apt. Podo Jodo Jl. Rungkut Madya Ruko Grand City Blok A No 3. Malang: 081555767243. Magetan: 085735373545 Mojokerto: 081335400728. Jember: (0336) 881818, 081805012788. Lumajang: (0334) 7744630, 085655966442 Untuk luar Kota transfer ke BCA : 3930304301 a.n. M. Sukron Ashari Dicari agen untuk wilayah Mojokerto, Kediri, Pasuruan, Gresik, Probolinggo, Banyuwangi, Situbondo, Lamongan, Tuban, Ponorogo, Tulungagung, Madura dll

Menjaga Gula Darah dan Vitalitas I S H A K , S A P, K a s i e Pelayanan pada Kantor Pelayanan dan Perizinan Terpadu, Sumbawa yang sudah mengkonsumsi Sari Bubuk Kedelai Murni Me­ tabolis sejak 2007 sampai sekarang. Bermula dari keluhan diabetes yang di­ alaminya sejak lama tapi tak kunjung menemukan cara efektif mengoontrol gula darah selain obat. “Waktu itu 2006 gula darah saya mencapai 390, saya sangat khawatir, makanya begitu tahu Me­ tabolis dari koran, saya langsung mencobanya. habis 3 dus Metabolis gula darah saya turun jadi 215. Makanya hingga sekarang saya tak pernah berhenti minum Metabo­ lis,” ketika ditemui di rumahnya Desa Rumah

Beringin, Unteriwes, komplek ex­pacuan kuda, Sumbawa. Manfaat lain­ nya adalah berat badan­ nya juga selalu stabil. Susu kedelai Metabolis mengandung senyawa isoflavon, asam amino arginin dan glisin untuk menjaga keseimbangan Hormon Insulin. Oleh karena itu, berbagai penelitian menemukan bahwa sari kedelai san­ gat membantu upaya melawan resiko gang­ guan diabetes selain ikut membantu memberikan energi bagi tubuh. Selain itu mengkonsumsi susu kedelai cukup membantu usaha diet yang harus dilakukan karena efek menunda lapar biasanya muncul setelah mengkon­ sumsi susu kedelai. (ikl)

Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon.Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi leng­ kap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon. Jawa Timur: (031) 71946060 / 72033881 / 081357875550. Surabaya: (031) 34090123. Gresik: (031) 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan & Bondowoso: 081357875550. Magetan: (0351) 7625944. Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) 7156661. Nganjuk: 081357629277. Blitar: (0342) 7750062. Tulungagung & Trenggalek: (0355) 7767761. Probolinggo: (0335) 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: (0356) 7024916. Lamongan: (0322) 7711419. Jember : (0331) 3415437. Lumajang: (0334) 7730554. Situbondo: (0338) 3947070. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto & Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) 7717177. Sumenep: 087851048521. ( ikl )

follow @portalsurya


Surya Jatim HALAMAN

Dituntut setahun penjara Wakil Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto RM Boedhi dituntut setahun penjara di PN (Pengadilan Negeri) Kepanjen, Malang, Rabu (12/9). Dia menjadi terdakwa dalam kasus pemalsuan ijazah atas namanya dari SMP Maarif 01 Lawang. Boedhi berkilah kasusnya ini berlatar belakang politis. (st17)

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

surya/eben haezer panca

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Ada CCTV di Bilik Suara

â– Pilkasun Diprotes Warga Ngawi, surya - Tidak hanya pilkada yang rawan kecurangan. Pemilihan kepala dusun (pilkasun) ternyata juga sarat kecurangan. Ini terbukti ketika sekitar 50 warga Dusun Betro, Desa Sembung, Kecamatan Karangjati, Kabupaten Ngawi mendatangi mapolres setempat, Rabu (12/9) guna melaporkan kecurangan pilkasun di tempat mereka. Warga menjumpai ada CCTV

yang sengaja dipasang di dua dari tiga bilik suara yang disediakan panitia pemilihan pada saat pemungutan suara (Selasa, 11/9). Warga menduga hal itu sengaja dipasang oleh salah satu calon. Padahal pilkasun hanya diikuti dua calon, yakni Nur Arifin dan Danang Nur Hidayat. Warga menduga kamera pengintai itu dipasangan dengan tujuan memenangkan calon tertentu dan mengetahui siapa saja yang

memberikan dukungan kepadanya. Mereka menuduh panitia pilkasun ikut terlibat, karena bilik suara itu disediakan oleh panitia. Karenanya, warga menganggap pilkasun tidak sah, dan harus diulang lagi. "Kami minta polisi segera mengusut tuntas kasus ini, karena ulah oknum calon melanggar hak-hak demokrasi warga. Kami juga minta ke panitia agar pilkasun diulang lagi," terang salah satu warga. Kecurangan itu diketahui oleh alah seorang pemilih, Bambang

Adi Santoso. Dia melihat ada kejanggalan di dekat lampu penerangan bilik suara. Setelah diperiksa ternyata ada CCTV. Warga segera protes, dan pilkasun dihentikan saat itu. Malam itu, warga yang tidak terima kemudian melaporkan kecurangan dalam pilkasun ke Mapolsek Karangjati. Merasa belum puas mereka melanjutkan aksi dengan meluruk Polres Ngawi kemarin siang. Perwakilan warga kemudian ditemui Wakapolres Ngawi, Kompol Noor Ghozali. Mereka

menyatakan kekecewaannya atas pelaksaan pilkasun yang ternyata dicurangi oleh oknum tertentu itu. Kepada para perwakilan warga, Noor Ghozali meminta agar tenang. Polisi bakal mempelajari kasusnya dan melaksanakan penyelidikan siapa oknum yang memasang CCTV itu. "Kasusnya masih kami pelajari. Tetap kami akan melaksanakan penyelidikan, tetapi kami minta warga tenang dan tidak membuat hal-hal yang justru merugikan warga sendiri," tandasnya. (wan)

surya/sutono

sembako - Warga berebut sembako yang dibagikan pengurus Kelenteng Hong San Kiong, seusai ritual sembahyang.

Rebutan Sesaji Tutup Prosesi King Ho Ping jombang, surya - Ratusan warga berebut sesaji di Kelenteng atau Tempat Ibadat Tri Dharma (TITD) Hong San Kiong, Gudo, Jombang, Rabu (12/9) sore. Rebutan sembako ini sebagai penutup dari ritual King Ho Ping yang digelar umat Tri Dharma di kelenteng tua itu. Ritual King Ho Ping atau istilah setempat disebut tradisi rebutan, intinya mendoakan arwah leluhur yang rutin dilakukan pada bulan Jiet Gwee Cap Go atau bulan ketujuh dalam penanggalan Imlek. Khususnya arwah yang tidak terawat. Ritual dimulai sekitar pukul 14.30 WIB, dan selesai sekitar pukul 16.00 WIB. Meskipun penutup rebutan sesaji tersebut merupakan tahap terakhir prosesi, tapi warga sudah mulai berdatangan sejak sekitar pukul 14.00. Begitu tahap rebutan dimulai, ratusan warga langsung mendekat ke bagian depan kelenteng. Dengan membawa kethak atau karcis yang sebelumnya sudah dibagikan pihak kelenteng, war-

Meskipun penutup rebutan sesaji tersebut merupakan tahap terakhir dari prosesi, tapi warga sudah mulai berdatangan sejak sekitar pukul 14.00. ga menukarkan kethak tersebut guna mendapatkan paket sembako yang sebelumnya berfungsi sesaji. Risma (34), warga Desa Gudo, Kecamatan Gudo, salah satu warga mengungkapkan, meskipun dirinya bukan penganut Tri Dharma, dia ikut mendapatkan sembako atau sesaji karena nilai manfaatnya. Dia mengakui, memang sembako itu tidak sepenuhnya gratis. Sebab, sebelum acara digelar, dirinya dan warga lain membawa hasil bumi dan bahan mentah sendiri ke kelenteng. Saat itulah dia diberi tiket untuk ditukar sembako. (uto)

surya/amru muiz

untuk menakuti - Polisi menyita pistol mainan dari tersangka penjarah tower yang diduga untuk menakuti warga.

Penjarah Tower Bawa Pistol Mainan nganjuk, surya - Petugas Satreskrim Polres Nganjuk menangkap dua penjarah tower seluler, Rabu (12/9). Dari tangan kedua penjarah itu, polisi menemukan surat tugas dari perusahaan seluler yang ternyata palsu dan pistol mainan yang selintas mirip pistol sungguhan. Dengan kedua alat itu rupanya mereka selalu berhasil mengelabui masyarakat di sekitar tower yang hendak mereka jarah. "Kami menduga senjata itu digunakan untuk menakuti warga dan petugas jika dinilai mengancam aksinya," jelas Kasatreskrim Polres Nganjuk, AKP Anton Prasetyo. Namun, akhirnya terkuak juga kedok mereka pada aksi terakhir. Mereka adalah Yoyok Aditya (27) warga Kelurahan Kramat, Kecamatan Nganjuk dan Suparlan (28) warga Desa Putukrejo, Kecamatan Loceret Nganjuk. Terkuaknya kedok mereka berkat kecurigaan petugas patroli. Saat diperiksa, dengan percaya diri kedua penjarah tower

itu menunjukkan surat tugas palsu. Surat itu baru diketahui palsu setelah polisi mengecek ke kantor perusahaan seluler yang bersangkutan. Dari tangan kedua tersangka tersebut berhasil diamankan kabel tembaga tower pemancar seluler yang diperkirakan mencapai 50 kilogram dan sejumlah peralatan untuk penjarahan kabel tower. Kedua tersangka mengaku baru menjarah dua tower. Tetapi dari penyelidikan polisi, setidaknya ada tiga tower yang diduga telah dijarah. Salah satu tersangka, Yoyok Aditya mengaku mencuri kabel tower untuk tambahan pendapatan. Karena pendapatan dari bekerja sebagai pemasang tower salah satu operator seluler tidak mencukupi. Kabel tembaga hasil curian tersebut dijual Rp 50.000/kg. "Karena harga kabel tembaga mahal dan banyak yang mencari sehingga mudah dijual," tutur Yoyok. Karena bekerja sebagai pemasang tower, dia tahu betul seluk beluk tower. (aru)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Dubes AS... ■

DARI HALAMAN 1

AS dan tiga stafnya, Selasa (11/9). Serangan ini dipicu munculnya film murahan namun kontroversial tentang Nabi Muhammad yang dibuat di AS. Cuplikan film Innocence of Muslims ini tayang selama 13 menit di YouTube dan menuai reaksi keras, terutama di Libya dan Mesir. Massa yang marah menyerbu dan membakar kantor Konsulat AS di Benghazi. Pria-pria bersenjata menembakkan senjata otomatis. Seorang saksi mata mengaku melihat para penyerang melepaskan roket ke arah kantor konsulat saat bentrok dengan petugas keamanan yang menjaga fasilitas tersebut. “Jumlah massa yang sangat besar membuat petugas keamanan Libya tidak mampu

Pembuat... ■

DARI HALAMAN 1

ekstrem anti-Muslim. "Ini memang sebuah film politis," kata Bacile, yang sehari-hari dikenal sebagai pengembang real estat di California. "Kami sedang berperang dengan ide-ide.” Bacile meminta maaf atas jatuhnya korban jiwa warga negara AS akibat kemarahan publik yang memprotes filmnya itu. Anehnya,

Hartati... ■

DARI HALAMAN 1

perintah saya," kata Hartati saat digiring ke ruang tahanan KPK, Jl HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/9). Menurut Hartati, dirinya tidak bersedih atas penahanan ini, namun ia bersedih memikirkan nasib para pekerjanya. "Begitu banyak orang yang hidup tergantung pada saya. Bagaimana kelanjutannya, saya hanya mengharapkan semua permasalahan ini segera berakhir," ucap Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (nonaktif) itu sambil menitikkan air mata. Penyidik KPK menahan Hartati Murdaya, setelah menjalani

21 Ton... ■

DARI HALAMAN 1

menyoroti rendahnya harga jual komoditas tersebut pada musim produksi tahun ini. Garam yang dibuang di sepanjang jalan raya tersebut sebagai simbol bahwa komoditas itu tidak dihargai secara layak. Versi pendemo, garam yang diproduksinya hanya dihargai rata-rata Rp 250 per kilogram, sedangkan pemerintah telah menetapkan HPP (Harga Pokok Produksi) garam rakyat Rp 750 per kg untuk kualitas satu (KW-1) dan Rp 550 per kg untuk KW-2. "Petani berada di lahan dan ber-

Andik... ■

DARI HALAMAN 1

main setengah babak. Masuk menggantikan Robbie Russel, Andik, yang berstatus sebagai pemain tamu, memakai jersey bernomor punggung 39. Ia bermain sampai pertandingan usai. Namun, hingga laga berakhir, pemain yang tinggal bersama orangtuanya di kawasan Ploso Kalijudan itu tidak membuat gol. Tim yang dibelanya, akhirnya malah harus kalah 0-2. Meski demikian, penampilan

Jatuh Cinta... ■

DARI HALAMAN 1

restoran di Ciputra World Surabaya (CWS), Prof Kim membagikan pengalamannya. Begitu mendarat di Bandara Internasional Juanda pada Desember 2011, ia sempat berselisih dengan petugas imigrasi, lantaran barang bawaannya lumayan banyak. Sepatu saja ada puluhan pasang, belum termasuk baju dan aksesoris. Selain itu, perselisihan juga terjadi karena Prof Kim tidak fasih berbahasa Inggris. Freddy H Istanto, Dekan Fakultas Industri Kreatif UC yang menjemputnya terpaksa turun tangan. "Setelah saya jelaskan bahwa barang-barang itu akan dipamerkan

surya lines

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com menghentikan mereka,” kata Wanis al-Sharef, Menteri Dalam Negeri Libya. Ketika kondisi sudah genting, Stevens yang berada di dalam gedung itu mencoba menyelamatkan para stafnya. Dengan naik mobil mereka berusaha keluar dari lokasi gedung itu menuju tempat aman. Namun, belum sampai di luar, mobil itu sudah menjadi sasaran empuk para pria bersenjata. Akhirnya sebuah tembakan roket menghancurkan mobil itu. Dua anggota marinir AS yang mencoba melindungi diplomat berusia 52 tahun itu pun tewas ditembak. Stasiun Al Jazeera melaporkan, kemungkinan Stevens tewas akibat menghirup asap ketika terjebak dalam mobil yang terbakar. Beberapa foto yang dilansir AFP menunjukkan Stevens dengan wajah menghitam coba diselamatkan sekelompok orang. Namun, tidak tampak

ada luka pada tubuhnya. Seorang lagi yang tewas dalam serangan itu adalah Sean Smith. Petugas pengelola sistem informasi dari Deplu AS itu dilaporkan tewas tertembak. Dilaporkan kemudian, sejumlah helikopter AS tiba di Benghazi dan mengevakuasi keempat jenazah itu ke Tripoli. Selama ini Stevens berkantor di ibukota Tripoli, dan ia sedang mengunjungi Benghazi jelang pembukaan pusat kebudayaan AS saat kerusuhan pecah. Ia adalah diplomat AS yang sangat mengenal Timur Tengah dan piawai berbahasa Arab dan Prancis. Sebelum tewas, ia sudah dua kali ditugaskan di Libya dan berada di Benghazi ketika terjadi revolusi untuk menumbangkan Moammar Kadhafi pada 2011. Pemerintah AS tidak segera memberikan keterangan mengenai penyebab kematian Stevens. Menteri Luar Negeri AS, Hillary

Clinton, menyesalkan tindakan apa pun yang melecehkan agama, namun ia menyebut kekerasan juga tidak dapat diterima. Sementara, Presiden Obama dilaporkan mengirimkan 50 personel marinir ke Libya untuk menjamin keamanan para diplomatnya. “Kami akan mengerahkan segala sumber daya untuk melindungi diplomat kami di seluruh dunia,” kata Obama usai menyampaikan ucapan bela sungkawa terhadap keempat korban. Belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas serangan maupun kematian Stevens. Saksi mata menyebut para pria bersenjata itu anggota Ansar al-Shariah, sebuah kelompok garis keras. Juru bicara Ansar membantah anggotanya terlibat dalam serangan tersebut. Beberapa jam sebelum insiden di Benghazi, ribuan demonstran di Mesir berjalan menuju kantor Kedubes AS di Kairo. Mereka

juga memprotes film kontroversial itu. Beda dengan di Benghazi, seluruh staf kedubes sudah diungsikan ke beberapa saat sebelum didatangi demonstran. Massa lalu memanjat tembok kedutaan, mengambil bendera AS dan berusaha membakarnya. Namun upaya ini gagal dan mereka memilih merobek-robek bendera tersebut. Mereka lalu menaikkan bendera warna hitam. Massa berkumpul hingga Selasa petang, dimana ribuan memilih berdiri di luar gedung kedutaan besar AS di Kairo itu. Ratusan polisi antihuru-hara tidak menghentikan aksi massa yang melanjutkan memanjat gedung dan berdiri di atas tembok. Pada tengah malam, sebagian besar pengunjuk rasa membubarkan diri, dan Rabu (12/9), hanya sekelompok pengunjuk rasa yang tersisa. Dua pria bahkan berteriak mengenai cara menghentikan AS yang ingin

Bacile tidak menyalahkan filmnya atas kejadian itu. Ia justru menyebut, jatuhnya korban lebih karena lemahnya keamanan gedung konsulat AS di Benghazi menghadapi massa pemrotes, sehingga membuat Dubes AS untuk Libya (Chris Stevens) dan tiga orang stafnya tewas tekena serangan roket pemrotes. "Saya rasa, sistem keamanannya tidak baik,” kata Bacile yang berbicara lewat telepon dari suatu tempat yang tak disebutkan, Rabu

WIB (12/9). Diduga, Bacile saat ini berada di AS, kemungkinan di California. “Amerika seharusnya melakukan sesuatu untuk mengubah sistem keamanan (misi-misi diplomatiknya),” ucap Bacile. Film Bacile berdurasi 2 jam yang berjudul Innocence of Muslims ini menghabiskan biaya 5 juta dolar AS (sekitar Rp 47 miliar). Dana berasal dari sumbangan lebih 100 warga Yahudi. Film tersebut dibuat hanya

dalam versi bahasa Inggris. Kemarahan terhadap film itu mulai mencuat setelah beredarnya trailer pendek berdurasi 13 menit tentang film tersebut di YouTube. Bahkan, ada yang kemudian mensulih suarakan film berbahasa Inggris itu ke bahasa Arab Arab. Film tersebut dibuat selama tiga bulan pada musim semi tahun 2011. Film melibatkan 59 aktor yang umumnya pemain amatir. Ada 45 kru yang berada di

belakang kamera. Menurut Bacile, dalam durasi penuh 2 jam, film tersebut pernah diputar sekali pada awal tahun 2012 di sebuah bioskop di Hollywood. Namun, film ini tak menyedot penonton karena sebagian besar tempat duduk di gedung bioskop kosong. Komentar-komentar atas film ini di YouTube tadi malam, banyak yang mencibirnya sebagai tidak bermutu, amatir dan berselera rendah.(ap/sko)

pemeriksaan selama sembilan jam terkait dugaan kasus suap penerbitan Hak Guna Usaha (HGU) perkebunan di Buol. Hartati sempat tidak memenuhi panggilan penyidik, karena menderita kejang dan menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Medistra. Juru bicara KPK, Johan Budi, mengatakan Hartati ditahan hingga 20 hari ke depan. Hartati menempati bekas sel Angelina Sondakh, politikus Partai Demokrat, tersangka korupsi anggaran sejumlah kementerian. Hartati ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK sejak 8 Agustus karena diduga menyuruh dua anak buahnya untuk menyuap Bupati Amran sebesar Rp 3

miliar. Tujuannya adalah untuk pengurusan penerbitan hak guna usaha perkebunan sawit PT Cipta Cakra Murdaya dan Hardaya Inti Plantations, milik Hartati. Kedua anak buahnya itu adalah General Manager PT Hardaya Inti Plantations, Yani Anshori, dan Direktur Operasional PT Hardaya, Gondo Sudjono. Mereka yang ditangkap KPK sejak 26 Juni lalu itu kini menjalani sidang dalam kasus tersebut. Hartati menggunakan kursi roda saat memenuhi panggilan KPK, Rabu. Ia juga meneteskan air mata saat berpelukan dengan keluarganya di pintu gerbang kantor lembaga antikorupsi itu. Saat datang ke KPK, Hartati mengenakan baju putih dengan

syal berwarna perak yang melingkar di lehernya. Ia diantar mobil ambulans Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan. Turun dari mobil, ia lantas dipapah oleh kerabatnya menaiki kursi roda. Memasuki ruangan tunggu penyidikan melalui jalur khusus kursi roda, Hartati yang terlihat pucat tak henti meneteskan air mata. Sejumlah kerabatnya berusaha menghibur dengan mengusap pundaknya. Hartati hanya mengangguk saat sesekali dibisiki oleh keluarga sambil menutup hidungnya dengan tisu. Di hari sama, sejumlah Biksu yang mengaku berasal dari Dewan Sangha Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) melayangkan surat permohonan

agar KPK tak menahan Hartati. Hartati adalah ketua Walubi. Surat itu juga menggambarkan upaya Hartati dalam menyatukan umat Buddha di Indonesia. "Selama puluhan tahun melakukan kebajikan sehingga di kalangan masyarakat luas Ibu Hartati dikenal sebagai ‘dewi penolong’ bagi masyarakat yang kurang mampu atau mengalami musibah," tulis para biksu dalam suratnya. Mereka mengatakan, Hartati adalah penganut Buddha yang saleh. Ia banyak mengikuti upacara agama Buddha dan mendirikan banyak wihara. "Kami berdoa agar (Hartati) tidak ditahan," kata salah satu biksu. Kenyataannya, KPK tetap menahan Hartati. (tribunnews)

jemur sepanjang hari untuk memproduksi garam rakyat. Namun, kerja keras kami ternyata tidak berbuah maksimal, akibat anjloknya harga jual garam rakyat," ujar orator aksi, Saiful Rahman. Musim kemarau tahun ini, kata dia, sangat mendukung produksi garam dan seharusnya membuat petani makin bersemangat untuk memproduksi garam rakyat. "Namun, kondisi cuaca yang sangat bagus tidak membuahkan hasil maksimal bagi petani garam rakyat. Ini akibat rendahnya harga jual komoditas yang kami produksi itu," ucapnya. Syaiful berharap, pemerintah turun tangan untuk mendesak para pengusaha membeli garam rakyat

sesuai aturan yang telah ditetapkan, yakni Rp 750/kg untuk KW-1 dan Rp 550/kg untuk KW-2. Usai demo, Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Sumenep kelabakan. Pasalnya, garam yang dibuang itu harus segera dibersihkan agar jalan tidak licin dan membahayakan pengguna jalan. Sebanyak 12 petugas kebersihan atau pasukan kuning dikerahkan. "Kami harus segera membersihkan butiran garam itu, karena bisa membahayakan pengguna jalan," ujar Kepala DKP Sumenep, Febrianto, Rabu (12/9). Ternyata pasukan kuning saja tak cukup. Selain disapu, agar tak ada lagi sisa-sisa ceceran garam yang bisa melicinkan

permukaan jalan aspal, empat mobil tanki air turut dikerahkan. Mobil-mobil itu menyemprotkan air ke ceceran garam. Sementara itu, sejumlah warga, termasuk anak-anak sekolah, memungut atau mengumpulkan garam yang dibuang oleh pendemo untuk dibawa pulang. Moh Kholil (45), warga Desa Kolor, Kecamatan Kota Sumenep, mengaku bahwa setelah pendemo pergi, dia langsung menyekop tumpukan garam yang berceceran di sepanjang jalan. Tidak kurang dari dua karung ukuran 50 kg berhasil dikumpulkannya. “Ada tetangga saya yang mengumpulkan ceceran garam hingga empat karung, karena di-

bantu keluarganya,’’ ujar Kholil. Rencananya garam itu akan dipakai Kholil untuk campuran pakan ternak. Terutama untuk kebutuhan minuman sapi ternak. “Saya punya empat ekor sapi. Garam ini buat campuran untuk minuman sapi ternak,” beber Kholil. Mariyati (37) warga Desa Gedungan, Kecamatan Batuan, hanya bisa mengumpulkan sisa-sisa garam sekitar 1 karung beras ukuran 50 kg. Mariyati mengaku akan menjual kembali garam itu ke pasar atau disimpan untuk kebutuhan sendiri. “Garamnya bagus kok, putih dan kristalnya juga kering. Cocok juga untuk konsumsi,” kata Mariyati.(riv)

setengah babak Andik ini, sudah mencuri perhatian publik Tanah Air, khususnya fans fanatik Persebaya. Apalagi, DC United ‘mengistimewakan’ Andik, dengan menayangkan khusus video cuplikan permainannya di website resmi klub. Tidak hanya itu, DCU bahkan juga mengunggah video Andik ini ke situs YouTube, sehingga bisa tersebar lebih luas. Rekaman video tersebut berdurasi hanya 45 detik saja. Dalam rekaman tersebut, Andik terlihat melakukan kemampuan terbaiknya, yakni menggiring

bola melewati lawan. Terlihat pula, bagaimana Andik mengirim umpan silang menawan, setelah mengecoh lawan dalam duel satu lawan satu. Sempat terlihat pula, seorang pemain Montreal Impact harus menjatuhkan Andik, agar pemain mungil kelahiran Jember itu berhenti berlari. Situs resmi DCU juga menulis, bahwa Andik ikut berjasa dalam sebuah peluang emas. Gara-gara aksinya, bek lawan harus melanggarnya di dekat kotak penalti. Aksi ini menghasilkan tendangan bebas berujung skrimit

di depan gawang lawan, meski toh akhirnya tidak berujung gol. Yang menarik juga, beberapa kali terlihat Andik bertepuk tangan, untuk meminta bola dari rekannya. Di YouTube, video ini sepertinya sudah cukup mengobati kangen mereka yang mengidolakan Andik. Statistik YouTube menunjukkan video ini ditonton 15.000 kali. Ada puluhan komentar, dan semuanya, adalah orang Indonesia. Sayang, Andik sendiri menolak mengomentari penampilan di

hari pertamanya bersama DCU. Dihubungi lewat BlackBerry Messenger (BBM), Andik menulis, “Maaf mas, aku no comment dulu. Belum boleh berkomentar soalnya,” sebut Andik. Setelah ini, Andik tidak akan bermain dalam sebuah laga resmi lagi. Setelah laga melawan Montreal Impact, DC United tidak memiliki jadwal lagi di MLS reserve league. Praktis, kegiatan Andik hanya berlatih bersama tim utama DCU, sampai ia terbang kembali ke Surabaya pada 22 September mendatang. (ab)

dalam acara pembukaan Prodi Fashion Design and Business di UC, petugas bandara baru maklum," jelas Freddy. Dalam pameran, Prof Kim melihat banyak tamu undangan mengenakan baju batik. "Saat itu saya bertanya, kain apa itu, kok semua orang memakainya. Setelah dijelaskan itu pakaian khas Indonesia, saya langsung jatuh cinta," ungkap Prof Kim lewat penerjemahnya, Joseph Soenarto. Batik, bagi Prof Kim, sangat unik. Apalagi, saat ia mendapat penjelasan tentang proses pembuatannya. Ia pun langsung meriset. "Saya lakukan riset batik di Korea. Ketika kembali ke Surabaya, Maret 2012, hasil riset batik itu saya kembangkan lagi di sini," ungkapnya.

Karena kuliah baru dimulai 31 Juli 2012, Prof Kim menggunakan sisa waktu untuk belajar bahasa Inggris. Karena masih belum fasih, kuliah perdana terpaksa masih dilakukan dengan bahasa Korea yang diterjemahkan oleh Joseph, guru siswa Korea di Surabaya Internasional School. "Karena bukan dari fashion design, Joseph sempat bingung juga saat menjelaskan kata-kata saya dalam bahasa Inggris," kisah Prof Kim. Tapi, ia senang melihat antusiasme mahasiswa UC. "Tahu kalau saya dari Korea, mereka ramai mengajak saya bicara. Bahkan ada yang pakai bahasa Korea juga. Mengasyikkan sekali. Apalagi ternyata belajarnya dari

drama Korea yang diputar di televisi," ungkapnya. Prof Kim akan mengajar di UC hingga November 2012. Memang tak ada jam khusus. Ia bisa saja mengajar sewaktuwaktu. Tak hanya mengajar, ia juga punya kemampuan mendesain tas, scraf, dan rompi. Untuk batik, Prof Kim berencana menampilkan hasil rancangannya. Saat ini, katanya, fashion batik masih lokal. "Kalau dikembangkan dengan gaya dan tren internasional, pasti batik akan berkembang pesat," ungkapnya. Selain batik, ia juga suka mutiara. Untuk itu, ia bahkan sudah jalan-jalan ke Lombok, Jogjakarta, Bandung, dan Bali. Di Lombok, dia menemukan mutiara-mutiara cantik. Tapi sayang, pearl itu belum dibentuk

seindah mungkin. "Kalau dipadukan dengan kerajinan perak di Bali atau di Jogja, mutiara itu bisa tampil bagus," lanjut Prof Kim. Tentang Kota Surabaya dan komunitas K-Pop yang saat ini masih berkembang di Indonesia, ia senang dan bangga. Apalagi, Kota Pahlawan telah menjadi sister city Kota Busan. Kerja sama tentu saja juga meliputi lifestyle. "Saya harap setelah menjadi dosen tamu di UC, saya kembali ke Korea dengan semangat baru, dan kelak akan kembali lagi ke Surabaya untuk menampilkan hasil karya perjalanan saya. Mudah-mudahan karya itu akan menjadi sesuatu yang berbeda dan bermanfaat," tandas Prof Kim. (sri handi lestari)

join facebook.com/suryaonline

melukai Nabi Muhammad. “Film ini harus dilarang dan harus ada permintaan maaf secepatnya. Presiden Mesir (Mohamed Mursi) harus mengambil tindakan secepatnya,” kata Ismail Mahmoud (19) anggota kelompok suporter sepakbola yang punya peran besar dalam tumbangnya Hosni Mubarak. Mahmoud merupakan satu dari sekitar 2.000 orang yang berdemonstrasi di depan Kedubes AS di Kairo. Di antara ribuan orang itu, terdapat beberapa warga Kristen. “Saya ada di sini karena saya orang Mesir dan menolak segala sesuatu yang menghina Islam atau apa pun yang memicu perpecahan di Mesir,” kata Fafik Farouk (38) seorang warga Kristen setempat. Kecaman serupa juga diserukan oleh gereja Koptik Mesir. “Kami mengecam siapa pun yang menghina agama apapun, juga terhadap tindakan yang

Benelli... ■

DARI HALAMAN 1

“Kami memang masih dalam tahap mencoba pasar, tapi saya sendiri tidak menduga banyak yang memesan Silver Blade yang 250 cc,” ujar Herry di sela pengenalan produk Benelli di Surabaya, Rabu (12/9). Herry menduga harga yang 'cuma' Rp 35 juta itulah yang jadi daya tarik. “Dengan bodi bongsornya yang enak dibuat touring, dan spesifikasi yang dipunyai Silver Blade memang boleh dibandingkan dengan produk sejenis,” tambah Herry. Benelli pertama berkenalan dengan publik Indonesia di Pekan Raya Jakarta Juli lalu, dan langsung menyabet inden 900 hingga 1.100 unit. Ia berharap respons positif pasar Indonesia akan mendukung rencana pembangunan lahan perakitan di Citereup, Bogor, seluas 5 hektare. “Indonesia dengan 12 cabang akan menjadi pusat dari penjualan Benelli di Asia Tenggara, karena itu kami optimistis bisa mencapai target,” ujar Herry. Pengamat otomotif, Indramawan menyebut reaksi pasar pada Benelli merupakan bagian dari tren premium bike yang te-

Keyko... ■

DARI HALAMAN 1

panjang ini tidak mengesankan sebagai 'wanita nakal'. Cara bicaranya tertata dan menampakkan kalau ia cukup berpendidikan. Siska mengaku sudah tiga kali mendapat order dari Keyko. Dia memasang tarif Rp 1,5 juta sekali kencan. Dari harga itu, Rp 500.000 harus ditransfer ke Keyko sebagai fee. ”Dari tiga orang itu, dua pengusaha, dan satu DJ (Disk Jockey). Setelah mendapat uang, saya langsung setor ke Keyko Rp 500.000 melalui transfer bank via ATM,” kata Siska. Ibu satu anak ini mengaku mau melayani tamu di Malang saja. Keyko-lah yang memberi informasi pertemuan di hotel mana, jam berapa, dan nama pelanggannya melalui pesan BlackBerry Messenger (BBM). Siska mengaku awal mula bekerja pada Keyko berdasarkan informasi dari mulut ke mulut. Namun, sejak puasa lalu, Siska tak lagi berhubungan dengan Keyko. Ia kesal setelah mengetahui adiknya ternyata juga pernah bekerja pada Keyko. Adik Siska, Glegasa (nama samaran), yang masih berusia 18 tahun, ternyata pernah mendapat order dari Keyko. Glegasa, pernah mendapat order di salah satu hotel berbintang di Surabaya. ”Tanpa sepengatahuan saya, adik saya meng-invite PIN BB Keyko, dan oleh Keyko diminta untuk melayani tamu di Surabaya. Saya sangat marah, dan sejak saat itu, saya tidak lagi bekerja pada Keyko,” katanya. Keyko memang sosok yang perfeksionis dalam memilih gadis. Seorang anggota kepolisian yang ikut operasi undercover saat membongkar jaringan Keyko mengungkapkan, gadisgadis Keyko berpenampilan elegan layaknya gadis baikbaik. “Gadis-gadis Keyko itu jaga image, tidak vulgar seperti PSK lainnya,” katanya. Seperti diberitakan sebelumnya, Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Surabaya berhasil membongkar jaringan Keyko. Kasatreskrim AKBP Farman menyatakan Key­ko adalah mucikari papan atas dan hanya melayani pelanggan dari ka-

menaburkan benih perpecahan pada masyarakat yang menganut agama berbeda-beda,” demikian pernyataan bersama Persatuan Pemuda Maspero dan Koalisi Koptik Mesir. Film yang menuai kontroversi ini disutradarai Sam Bacile (52) seorang warga AS asal California. Bacile adalah pengusaha properti keturunan Yahudi Israel. Film yang telah dialihbahasakan ke dalam Bahasa Arab ini melecehkan Nabi Muhammad yang disebut sebagai seorang playboy dan penipu. Digambarkan pula adegan tak senonoh dalam film itu. Situs yang memuat tayangan video ini memunculkan hujatan dan kritikan tajam. Bahkan beberapa netizen (pengguna internet) meminta video tersebut dicabut dari YouTube. Pihak YouTube sendiri tidak mengeluarkan komentar terkait tersebarnya video tersebut. (ap/bbc/wsj/tis/sas)

rus merebak saat ini. “Sekarang harga murah tidak lagi jadi yang utama, masyarakat lebih melihat lifestyle,” ujar Indramawan, Rabu (12/9). Editor tabloid Otoplus itu menambahkan, tren premium bike juga mendorong masyarakat lebih memilih motor produk global. “Sebelumnya, kebanyakan motor didesain khusus di Asia saja yang laku di Indonesia tapi sekarang banyak produk global seperti milik Ducati, atau Honda yang speknya sama dengan produk yang dijual di Eropa juga laku di pasar kita. Yang penting perhatikan after salesnya,” tambahnya. Sementara itu, Direktur PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Motor) Dendy Sean mengatakan, animo tinggi pada motor matik cc besar belum mengalahkan kelompok matik low. Permintaan Honda PCX 150 cc, hanya laris di Surabaya dan Malang saja, yaitu 50 unit per bulan. Terkait hadirnya motor matik dari Eropa yang mulai masuk ke Indonesia, Dendy menilai persaingan akan belum banyak terpengaruh. “Produk Eropa biasanya masih mahal, jadi dalam waktu dekat belum akan banyak berubah segmen ini,” tambah Dendy. (rey)

langan atas. Keyko ditangkap di rumahnya di Denpasar Bali, beberapa hari lalu. Wilayah bisnis seks Keyko terbentang luas mulai Surabaya, Malang, Jakarta, Semarang, hingga Kalimantan dan Bali. Jaringan bisnis seks Keyko dikelola berdasarkan koneksi BlackBerry Messenger (BBM), sehingga antara satu anggota dengan anggota lainnya tidak pernah saling bertemu. Semua transaksi berdasarkan komunikasi lewat perangkat elektronik, pun demikan cara pembayarannya juga mengandalkan transfer antar-rekening dan via internet banking. Justru dengan pola prostitusi era digital dan elektronik ini (electronic prostitution/e-prostitusi), nama Keyko begitu cepat populer dan sukses memiliki ribuan cewek. Model e-prostitusi inilah yang kini mencemaskan aparat dan para aktivis antiperdagangan manusia (trafficking). Dalam melakukan transaksi, Keyko sangat jual mahal. Bahasa Keyko dalam tawar menawar sangat singkat. Keyko hanya mengirimkan foto, lalu harga. Namun, ada pula pelanggan yang komplain ketika gadis yang dikirimnya ternyata tidak sesuai dengan keinginan pelanggan. Ini terungkap dari pemeriksaan isi BBM Keyko yang disita polisi. Seperti isi BBM pelanggan Keyko bernama kontak Justin. Ia menuliskan, ”Payah Keiko, Winda di foto tidak sesuai dengan kenyataan.” Namun, isi BBM Keyko yang diperiksa polisi lebih banyak berisi pesanan untuk mem-booking cewek. Seperti nama kontak IWS yang menulis: ”Sudah ada yg cantik di Bali? Kirim ke bpk.” BlackBerry Keyko menyimpan sedikitnya 1.890 nama kontak wanita cantik. Kasubnit Vice Control Polrestabes Surabaya, Iptu Iwan Hari, mengatakan, pihaknya terus mengembangkan kasus ini, dengan mendatangkan saksi-saksi. Menurut Iwan, sejak Keyko ditahan, anak buah Keyko, banyak yang enggan melakukan transaksi. Polisi menjerat Keyko dengan pasal 506 KUHP atau pasal 21 Undang-undang 21/2007 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang dengan ancaman hukuman minimal tiga tahun dan maksimal 13 tahun. (k3) follow @portalsurya


Seleb Style HALAMAN 8

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

G

ABUNG di akun : facebook.com/kasusartis. Komentar yang diberikan melalui akun facebook itulah yang nanti kami muat di halaman SelebStyle.

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

RATNA LISTY

Buka Dompet Itu Norak! T

AK sedikit istri hobi buka-buka dompet suami dan mencari tahu adakah foto wanita lain di dalamnya? Tapi bagi penyanyi Ratna Listy, tindakan seperti itu norak dan bermakna cemburu buta. Wanita asal Madiun ini justru tak berani buka-buka dompet suaminya karena dia sudah menaruh kepercayaan besar pada Swastiarso Hery Putranto, ayah dari anak-anaknya itu. “Aku nggak pernah buka HP dan dompet suami aku. Karena cinta itu adalah respek, dengan begitu kami saling menghargai,” kata Ratna di RCTI, Jakarta Ba-

rat, Rabu (12/9). Begitu percayanya kepada suami, Ratna tidak pernah ikut jika suaminya diundang reunian sekolahnya, di mana mungkin saja suaminya bertemu mantan pacar di sekolahnya dulu. “Aku kasih kepercayaan, aku kasih wanti-wanti kamu mau selingkuh silakan, tapi jangan sampai menyesal ninggalin aku, perempuan sebaik aku. Yah harus percaya diri, dan aku juga kasih bukti,” ujar presenter Panorama ini. Pemilik album Azhan ini mencintai suaminya apa adanya, tanpa syarat. Artis yang lahir 2 Agustus 1973 ini berusaha memberikan yang terbaik untuk keluarganya. “Aku back up dia sebagai kepala rumah tangga. Tentu suami banyak pikiran. Pokoknya urusan rumah tangga bereslah,” kata Ratna yang sering meluangkan waktu libur untuk bersepeda bersama keluarganya. Makanya hingga sekarang rumah tangga Ratna Listy jarang terdengar gosip miring. Meskipun terkadang ada kerikil-kerikil kecil di rumah tangganya, Ratna dapat mengatasinya dengan baik.

Sebagai penyanyi, nama Afgansyah Reza sangat dikenal karena lagu-lagunya yang mengena buat penikmat musik Tanah Air. Namun, Afgan menegaskan tak ingin hanya bergantung pada kariernya di dunia musik. Karena itu, dia bertekad kuliahnya di Malaysia bisa diselesaikan dengan baik demi masa depannya.

Mengenai kegiatan olahraga bersepeda yang dilakukan keliling kompleks perumahannya, menurut Ratna, sebagai upaya untuk menyeimbangkan otak kiri dan kanan kedua anaknya, Swara Reiki January dan Swara Keisyah Alma Nova sehingga dapat terjaga. Terkadang Ratna suka taruhan kecil-kecilan dengan anaknya. Buah hatinya itu tidak takut menerima ajakan sang bunda. “Mereka mau main sepeda asal balapan sama mami-nya. Demi anak-anak aku mau bikin kesepakatan,” ujar mantan presenter Bedah Rumah (RCTI) ini. Ratna memaparkan, taruhannya jika dia yang kalah harus rela jadi pesawat terbang untuk anaknya dan sedangkan jika ia menang anaknya harus memijit tubuhnya selama 1 jam. Sayang karena faktor usia yang tidak muda lagi, Ratna Listy malah sering kalah dengan anaknya. “Balapan sepeda aku kalah melulu. Mereka sudah dua putaran akunya baru satu putaran. Habis terbangin anak-anak encokku senut-senut,” tandasnya. (tribunnews)

surya/sudarmawan

“Kok Selalu dengan Menteri?”

S

UNDARI Soekotjo nyaris tidak pernah menjadi sorotan media massa terkait masalah pribadi atau gosip yang menyeret namanya. Tapi sekalinya kena gosip, penyanyi keroncong itu langsung disodok rumor ‘kelas kakap’ yakni gosip menikahi menteri! Jika sebelumnya pemilik nama Sundari Utinasih Soekotjo ini diam diri, kini kesabarannya sudah berada di ubun-ubun. Ia merasa bahwa pemberitaan mengenai dirinya di sebuah tabloid yang berkantor di kawasan Jalan Fatmawati Jakarta itu sangat keterlaluan. Dan, ia harus menyampaikan klarifikasi supaya publik mengetahui kebenarannya. “Mungkin kalau beberapa tahun lalu pernah dikabarkan menikah siri dengan menteri ini, menteri itu, sekarang menikah lagi dengan menteri itu, saya rasa sudah cukup. Saya mengklarifikasi bahwa semuanya tidak ada,” ucapnya di ujung telepon, Rabu, (12/9). Pihak keluarga pun memberikan dukungan penuh kepadanya. Mereka mendukung karena pemberitaan itu sama sekali tidak benar. Makanya, ia melayangkan surat somasi ke kantor tabloid yang bersangkutan. “Berita itu tidak benar, bohong, dan itu adalah fitnah yang sangat keji. Saya tidak bisa menerima begitu saja,” cetusnya. Kemarahan Sundari bermula dari pemberitaan di sebuah tabloid yang menyebutkan dirinya telah melangsungkan pernikahan dengan Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro. Menurut wanita kelahiran Jakarta, 14 April 1965 ini, pernikahan itu tak pernah ada. (tribunnews)

kpl

SUNDARI SOEKOTJO join facebook.com/suryaonline

ist

SNSD Rilis Single Sepulang dari Jakarta

G

IRLBAND asal Korea Selatan So Nyeo Shi Dae (SNSD) akan merilis single kelima 26 September 2012, tak lama setelah mereka konser di Jakarta. SNSD bersama artis-artis K-pop lain akan hadir di Indonesia pertama kalinya untuk meramaikan konser SM Town III Live World Tour 2012 yang diselenggarakan di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (22/9) mendatang. Single kelima girlband beranggotakan Taeyeon, Jessica, Sunny, Tiffany, Hyoyeon, Yuri, Sooyoung, Yoona, dan Seohyun ini konsepnya daur ulang. Lagu Oh! akan

dibuat versi Jepangnya. Oh! dirilis di Korea pada 2010, dan menjadi lagu SNSD. Sementara ringtone dan video klip versi Jepangnya juga akan dirilis pada Jumat (14/9) besok. Girls’ Generation ini juga akan merilis sebuah DVD kompilasi yang bertajuk Complete Video Collection. DVD tersebut berisi seluruh video musik Girls’ Generation yang dirilis di Korea Selatan maupun di Jepang. Juga beberapa video yang diambil dari penampilan Girls’ Generation pada rangkaian tur Jepang pertama 2011 lalu. Grup ini mulai dikenal lewat lagu-lagu

seperti Into the New World, Kissing You, dan Baby Baby. Mereka meraih popularitas besar di tahun 2009 lewat lagu Gee, yang saat ini memegang rekor sebagai lagu yang paling lama menduduki posisi #1 di program televisi Music Bank, yakni selama sembilan minggu berturut-turut. Gee juga dinamai sebagai song of the decade oleh situs musik Korea, Melon. Video klipnya di YouTube ditonton lebih dari 75 juta kali sampai dengan akhir Mei 2012, menjadikannya video K-pop yang paling banyak ditonton di situs tersebut. (tribunnews/pra)

Gangnam Mendunia, SM*SH Tak Ingin Ngekor

S

UKSES ‘Tari Menunggang Kuda’ yang dipopulerkan Psy mampu memukau dunia. Britney Spears pun sampai rela belajar Gangnam Style ini. Popularitas goyangan yang dibawakan artis musik Korea Selatan ini juga membuat SM*SH kagum. Pasalnya, aksi yang diunggah ke situs YouTube itu menyedot perhatian jutaan masyarakat dunia. “Sampai 137 juta kalau enggak salah yang nontonnya (di YouTube),” ujar Reza, salah satu personel SM*SH. Dengan melejitnya Psy melalui goyangan gangnam, menurut Morgan, saat ini artis musik asal Asia semakin diperhitungkan dunia. “Jadi memang jangan dianggap remeh kalau sekarang orangorang Asia bisa terkenal di

dunia,” kata Morgan. Lalu apakah SM*SH merasa perlu menciptakan goyangan khasnya sendiri agar dikenal dunia? “Enggak sih, kami kan lebih menekankan di vokal dan lirik,” tekan Rafael. “Kalau SM*SH ciri khasnya memang di situ. Kayak Cinta Cenat Cenut kan yang diingatnya You know me so well,” timpal Morgan. Selain lagu, tampilan juga jadi fokus perhatian boyband asal Bandung ini. Apalagi bila mereka tampil dalam beberapa segmen di sebuah konser, pasti butuh persiapan kostum lebih dari biasanya. Untuk Konser Persembahan 22 Tahun SCTV Teristimewa, contohnya, boyband yang beranggota Morgan, Rafael, Bhisma, Rangga, Dicky, Reza,

tribunnews

SM*SH dan Ilham ini menyiapkan tiga busana untuk tiga segmen yang mereka isi. Dalam kesempatan lain, pernah setiap personel SMA*SH harus berganti tujuh kostum dalam waktu yang relatif sempit.

“Kami pernah taping tujuh segmen tujuh baju,” ungkap Morgan sambil menambahkan, saat itu mereka dituntut ganti baju di atas panggung, atau bahkan di depan penonton. (kompas.com/pra) follow @portalsurya


Tunjungan Life HALAMAN

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Khawatir Dinding balai pemuda roboh

Setelah menyaksikan langsung kondisi Balai Pemuda, Komisi C DPRD Surabaya merekomendasi penghentian renovasi. Selain itu juga minta ada kajian menyeluruh tentang kondisi bangunan cagar budaya tipe A itu. baca halaman 10

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Kami Pertahankan Aset Negara

■ Dirut PDAM Siapkan

Strategi Baru

surbaya, surya - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Surya Sembada Surabaya menyatakan tak akan tinggal diam pascagugatan perlawanannya dalam sengketa gedung PDAM di Jalan Basuki Rahmat (Basra) 119 dan 121, ditolak oleh Pengadilan Negeri (PN) Surabaya. Direktur Utama PDAM Surabaya, Ashari Mardiono, menegaskan, bagaimanapun gedung PDAM di Basra merupakan aset negara. Karenanya, pihaknya akan berupaya mempertahankan. "Kami tak akan diam saja.

story highlights

TREN baru - Sejumlah model bergaya memeragakan busana tren era tahun 1990-an bertema Oversize vs Fitted karya desainer Elizabeth Njo May Fen dalam event Ladies Day di Sutos, Surabaya, Rabu (12/9).

■ Sesuai Tren Busana di Dunia

2012, Afen memadukan model oversized sleeve, padded sleeve, hingga extreme volume pant. Namun, mengingat wanita cenderung ingin terlihat ramping, oversized sleeve atau surabaya, surya - Tren busana selalu top dipadukan dengan short pant, legging, kembali ke era tahun yang sebelumnya. atau rok sempit. Seperti ditampilkan desainer Elizabeth Njo Ada 16 model busana yang ditampilkan May Fen atau yang akrab Afen dan diperagakan dipanggil Afen dalam oleh 16 model perempuSaya suka event Ladies Day di Sutos, an yang ber-catwalk ria di Rabu (12/9). sekali kalau hari antara tenant dan pengAfen menampilkan deunjung Sutos. Para model Rabu bisa lihat sain busana yang sebelumitu, semuanya mengenamodel pakai nya pernah tren di era tahun kan busana tampil de1990-an. Hal ini sesuai tren desain baju seperti ini. Jadi ngan waran putih. busana yang ada di dunia. Selain potongan yang sutahu tren busana secara Menurut Afen, celana dah dijelaskan Afen, terlihat palazo atau yang cende- langsung. aksesoris tambahan, yakni rung kombor tampil dipa- selvi ananta an renda, lace, dan organza. dupadankan dengan atas- pengunjung sutos "Busana ini ready to wear dan an yang padded sleeve atau cocok dikenakan di daerah press body. "Inilah yang tropis," tambah Afen. membuat saya mengambil tema Oversize vs Pengunjung Sutos banyak yang membeFitted," kata desainer sekaligus owner dari rikan apresiasi dari penampilan 16 model sekolah desain Pison Art N Fashion Foun- ini. Salah satunya, Selvi Ananta. "Saya suka dation Surabaya itu. sekali kalau hari Rabu bisa lihat model paTapi untuk tampil lebih modern dan kai desain baju seperti ini. Jadi tahu trend membuat model busana lebih sebagai tren di busana secara langsung," ungkapnya. (rie) surya/ahmad zaimul haq

Kami akan pertahankan aset negara. Tapi bentuknya seperti apa, tentu saya tidak akan memberitahukan karena itu kan strategi kami," tegasnya menjawab Surya, Rabu (12/9). Ditanya apakah ada rencana mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Surabaya, Ashari kembali mengulang jawabannya. "Intinya kami tak akan diam saja. Kami akan pertahankan aset negara," jelas pria asli Surabaya ini. Terpisah, Ketua PN, Heru Pramono, masih memberi waktu bagi PDAM atau pemkot untuk

■ Pemkot masih diberi waktu untuk melakukan upaya damai dengan pihak Siti Fathiyah

Berebut Jadi Kuasa Hukum Fathiyah di sisi lain, dua pengacara, Yohanes B Selatan dan M Zaini, sama-sama mengklaim memiliki surat kuasa resmi dari Siti Fathiyah, pemohon eksekusi lahan di Basra 119 dan 121 Surabaya. M Zaini yang dihubungi Surya melalui ponselnya

melakukan upaya damai dengan Siti Fathiyah. "Kalau memang ada solusi yang lebih baik tanpa harus dieksekusi, silahkan saja. Tak harus dikosongkan," katanya. Bagaimana jika pemkot menawarkan tukar guling di lokasi lain, menurut Heru hal itu tergantung kesanggupan dari pihak Siti Fathiyah untuk menerima tawaran itu. "Eksekusi ini upaya paksa dari pengadilan, tapi kalau ada solusi menguntungkan untuk akomodasi, ya bisa diatur sama-sama," katanya. Yang jelas, pascaputusan perlawanan itu ditolak, Heru tidak akan mentolelir lagi untuk menunda eksekusi. Pasalnya, putusan perkara ini sudah berkekuatan hukum tetap. Dan, perlawanannya juga ditolak.

■ Banding ke Pengadilan Tinggi tidak menghalangi eksekusi

mengatakan surat kuasa itu sudah diterimanya sejak 2006, ketika perkaranya baru disidangkan di PN Surabaya. "Ketika di pengadilan tinggi hingga PK, saya juga kuasa hukumnya. Dan, ketika mengajukan permohonan eksekusi saya juga tetap kuasa hukumnya. Bahkan saat meladeni perlawanan PDAM saya juga kuasanya," urainya, Rabu (11/9). Mengenai kuasa hukum lainnya, Zaini meragukan keabsahannya. Hal ini bisa terjadi karena kondisi Siti Fathiyah yang sudah tua sehingga tidak sadar ketika diminta tanda tangan. Sementara Yohanes B Selatan yang dihubungi terpisah juga mengklaim sebagai kuasa hukum yang resmi. "Kalau tak percaya di putusan PK itu masih

Bagaimana jika PDAM ngotot mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Surabaya. Menurut Heru, banding itu sah-sah saja. Tapi tetap tidak akan menghalangi eksekusi. Sementara itu, lepasnya aset di Basra ini dinilai murni kesalahan pemkot. “Ini sudah saya duga sebelumnya. Lepasnya aset ini murni kesalahan Pemkot sendiri. Ini karena inventarisasi dan kontrol terhadap aset yang lemah, sehingga dimanfaatkan pihak-pihak tertentu,” kritik Sudirjo, anggota Komisi C DPRD Surabaya. Mantan Ketua Pansus Penge­lolaan Aset Milik Daerah ini mengaku tak henti-hentinya mem­peringatkan pemkot agar lebih teliti dan waspada. (had/uus/k2)

■ Anggota DPRD menilai lepasnya aset di Basra murni kesalahan pemkot

nama saya," katanya. Bagaimana jika kuasanya dicabut, menurut Hans, hal itu tidak bisa sembarangan dilakukan. "Kalau sudah menang dicabut ya tidak semudah itu. Saya kan sudah berusaha memenangkan perkara ini," katanya. Hans menduga pencabutan itu kemungkinan disodorkan oleh pihak-pihak tertentu, karena Siti Fathiyah tidak paham masalah ini. Siapa pihak yang dimaksud, pengacara asal Jakarta ini enggan mengungkapkan. "Saya sudah klarifikasi di pengadilan 2 November 2011 lalu, hasilnya pengadilan tetap mengakui saya," pungkasnya. (uus)

Tak Biasa Duduk Bersila sambil Menabuh Gamelan surabaya, surya - Sebanyak 19 siswa asal Rafles Institute Singapura, Rabu (12/9), belajar musik tradisional di sekolah multikultur, SMP YPPI 2 Surabaya. Di sekolah yang berlokasi di Dharmawangsa ini, belasan siswa Singapura itu belajar memainkan gamelan, angklung, dan kulintang. Satu jam menabuh musik lembut gamelan, bagi siswa SMP kelas IV (SMA kelas 1 di Indonesia) Singapura ini belum cukup. Mereka ingin sekali lagi menabuh gamelan bersamasama. "Saya suka sekali. Unik dan bagus suaranya," ucap Tan Wah Jian. Apalagi tidak hanya gamelan, para siswa tersebut juga diajak memainkan musik kulintang dan angklung. "Angklung ada di sekolah

saya. Kami biasa memainkan saat ekstrakurikuler. Tapi jarang yang suka. Di sini, semua bisa memainkan angklung," kata Lin Qi, siswa lainnya. Mulai pukul 12.00, para siswa Singapura tersebut bermain musik tradisional. Baru pukul 15.00, mereka merasa capek. Maklum, mereka tak biasa duduk bersila sambil menabuh kenong, saron, peking, sampai gong. "Capek," kata Tan sambil memegangi lingkar pinggang. Kedatangan siswa Singapura ke YPPI tersebut dalam rangka student exchange. Dua sekolah ini telah enam tahun menjalin kerja sama pendidikan. Mereka saling tukar pelajar di masing-masing sekolah. "Siswa Singapura selama empat hari ikut belajar di sekolah kami. Tinggalnya bareng siswa YPPI di rumah masing-masing," kata

surya/habibur rohman

KAGUMI GAMELAN - Siswa Singapura (berkaus) didampingi siswa SMP YPPI 2 Surabaya saat belajar main gamelan, Rabu (12/9). Ramdhan, Waka Bidang Kesiswaan SMP YPPI 2. Selain ikut belajar bergabung di kelas, mereka juga belajar ba-

tik tulis, tari remo, dan keliling Surabaya. Para siswa Singapura itu juga diajak mengenali budaya Jatim lainnya. (fai)

Dedy Perwira Rahardjo, Juara Dansa Internasional

Di Kuala Lumpur Berhasil Borong Lima Medali Kantongi Sertifikat Simulator surabaya, surya - Merpati Nusantara Airlines (MNA) menerima sertifikat full simulator pesawat MA-60, dari Xian Aircraft (XAC) dan Xian Aircraft Simulator Corporote (XASC), Rabu (12/9) di Merpati Training Centre (MTC) Juanda. Sertifikat diberikan lang­sung oleh Vice PresiPengadaan dent XASC, Ma Ying Xue, Simulator dan perwakilan XAC, pesawat MASong Shui Yun, kepada 60 ini adalah President Director MNA, Rudi Setyopurnomo. kelanjutan dari pembelian "Pengadaan Simulator 15 pesawat MA-60 dari XAC. pesawat MA-60 ini adalah kelanjutan dari pembelian rudi setyopurnomo 15 pesawat MA-60 dari President director mna XAC," kata Rudi. Menurutnya, simulator ini sebagai latihan pilot. Sementara itu Untjok Mangara, Managing Director MA60, menambahkan 15 pesawat MA-60 yang dimiliki MNA ini tidak butuh landas pacu yang panjang. MA-60 cukup memerlukan runway 1.400 meter untuk take off dan landing. Menurutnya, pesawat berkapasitas 54 penumpang ini merupakan pesawat paling nyaman di kelasnya. "Untuk penerbangan antarkota dalam provinsi sangat pas," ujarnya. (iit)

join facebook.com/suryaonline

Tidak ada dalam benak Dedy Perwira Rahardjo, mahasiswa Fakultas Ekonomi, Universitas Widya Kartika (Uwika) Surabaya, bisa menjadi dancer. Apalagi sampai menjadi dancer berkelas dunia. Sebab sejak kecil, mahasiswa semester tiga ini sangat menggandrungi olahraga basket.

D

edy semasa SD hingga SMP malah jago Wushu. Pada level tertentu bahkan mahasiswa kelahiran 21 Desember 1992 ini cukup berprestasi di olahraga beladiri ini. Tak hanya Wushu, Dedy pun gemar main basket. Namun, berkali-kali warga Rangkah itu sulit masuk tim basket di sekolahnya. Dedi tak percaya dan ingin membuktikan sekali lagi bahwa dirinya bisa bekerja keras, meski dengan kondisi tinggi tubuh yang terbatas, yakni kurang dari 165 cm. Namun, ia akhirnya terlempar juga dari tim basket sekolahnya di SMA YPPI 2 Kapasari.

Dedy yang dikenal suka bekerja keras ini tak mau patah arang. Ia kembali berjuang keras untuk menemukan bakat dan potensi di dirinya. Begitu masuk kuliah, talenta baru itu muncul dan makin kuat. “Saya mulai tertarik dengan kegiatan dansa profesional yang ditawarkan kampus. Energik dan lincah. Kenapa tidak saya coba,” kenang Dedy saat ditemui di kampusnya di Mulyorejo, Rabu (12/9). Benar. Di luar nalarnya, Dedy bersama pasangan dansanya Ervina Lukmanto (mahasiswi Sastra Mandarin) malah jadi bintang dansa dunia. Di Kuala Lumpur, mereka memborong

lima medali emas World Dance Academy. Sebuah event internasional yang digelar oleh master dansa di Malaysia. Di ajang tingkat dunia berlabel 10th Chrystal Dancesport Championship yang digelar akhir Agustus itu, Dedy bersama partnernya memborong semua medali di kelas beginer dengan menyisihkan 20 pasangan pedansa. Di antaranya kategori jive (menilai gerakan energik), paso doble (keserasian), rumba (energik tetapi lembut), chacha (energik penuh tempo), dan samba (keindahan goyangan). Melihat prestasi luar biasa yang diraihnya ini, Dedy masih tidak percaya. Apalagi, untuk kali pertama dirinya tampil di luar negeri. Meski untuk lomba dansa internasional yang digelar di Indonesia kerap diikutinya. "Saya sadar bahwa tidak ada yang tidak bisa kita raih selama kita berusaha keras meraihnya. Caranya, dengan bekerja keras, latihan tak kenal

lelah, dan berdoa. Saya juga bersyukur Uwika memiliki fasilitas penyalur hobi dansa lebih dari sekadar UKM (unit

kegiatan mahasiswa). Dansa di kampus memang profesional,” urai Dedy. (faiq nuraini) Dansa Samba -D edy Perwira, mahasiswa Uwika Surabaya, berdansa sambil menunjukkan lima medali emas di kampusnya, Rabu (12/9).

surya/faiq nuraini

follow @portalsurya


Malang Region HALAMAN 9

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

tetap bangun dinoyo

Dirut PT Citra Gading Asritama, Heri Mursid akan tetap membangun Mall Dinoyo City meski mendapat protes dari DPRD Kota Malang. ”Kalau belum ada addendum, pastinya perjanjian kerja sama yang lama masih sah dan jadi dasar hukum,” ujarnya, Rabu (12/9). baca halaman 10

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Warga Minta Metro Dikeruk ■ DPU Fokus Proyek Drainase Rp 9,4 M Djarot Eddy Sulistyo - Kepala DPU Kami berupaya menyelesaikan pembangunan ini secepatnya, supaya tidak terlalu mengganggu.

surya/dok

Yulis - Warga Jl M Panjaitan Di daerah kami kan dataran tinggi, jadi jarang sekali banjir. Mungkin hanya satu kali dalam setahun. Tapi, surya/st18 setidaknya itu sudah menjadi antisipasi.

Rahman - Warga Jl Galunggung Aliran air di drainase itu sebenarnya sudah lancar. Tapi (kalau hujan), sungai (Metro) di belakang rumah akan surya/st18 meluap karena sudah dangkal. Jadinya banjir.

malang, surya - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Malang berusaha mengejar sisa musim kemarau ini untuk melakukan perbaikan sejumlah drainase di Kota Malang. Meski BMKG meramalkan musim kemarau berakhir Oktober, DPU telah menyiapkan perbaikan 47 titik drainase guna mengantisipasi terjadinya banjir nanti. Sudarsono, Kasie Drainase, DPU Kota Malang menjelaskan, perbaikan dilakukan dengan mengganti cor beton dengan box culvert. Perbaikan ini antara lain dilakukan di kawasan Jalan Ijen, Kawasan Jalan Bandung, Kawasan Jalan Sujangko Supriadi, serta kawasan Arjowinangun. “Kami menggunakan box culvert karena konstruksinya lebih bagus dan awet,” ujarnya. Perbaikan 47 titik drainase ini, ujarnya, menelan anggaran sekitar Rp 9,4 miliar dengan estimasi masing-masing drainase membutuhan anggaran Rp 200 juta. Proyek ini bakal selesai Desember mendatang. Proyek drainase ini direspons sejumlah warga. Rahman, warga Jl Galunggung, mengatakan, perbaikan drainase itu penting tapi tak maksimal mencegah banjir.

Dikatakan, selain perbaikan drainase, sebaiknya DPU juga mengeruk sungai Metro yang mengalami pendangkalan. “Aliran air di drainase itu sebenarnya sudah lancar. Tapi (kalau hujan), sungai di belakang rumah akan meluap karena sudah dangkal. Jadinya banjir,” kata Rahman, Rabu (12/9). Ia berharap, sebelum Pemkot Malang memperbaiki drainase, sebaiknya dilakukan pengerukan terhadap sungai Metro yang mengalir di daerahnya. Sementara Yulis, warga Jl Mayjend Panjaitan, merasa senang dengan tindakan pro aktif DPU ini. Sebab, dengan perbaikan ini dipastikan saluran air di wilayahnya akan lancar. “Di daerah kami kan dataran tinggi, jadi jarang sekali banjir. Mungkin hanya satu kali dalam setahun. Tapi, setidaknya itu sudah menjadi antisipasi,” ujarnya. Djarot Eddy Sulistyo, Kepala Dinas Pekerjaan umum (DPU) Kota Malang menambahkan, pihaknya meminta maaf kepada masyarakat, jika pengerjaan drainase ini mengganggu kenyamanan pengguna jalan. “Kami berupaya menyelesaikan pembangunan ini secepatnya, supaya tidak terlalu mengganggu,” ujar Djarot. (st18)

Wilayah Darurat Perbaikan Drainase Kota Malang wilayah

aliran

akibat

Jalan Bandung

Menampung air di Jalan Bogor dan Veteran

Genangan air di Jalan Veteran selama musim hujan

Jalan Ijen

Menmapung air di Kawasan Ijen

Genangan air di Kawasan Ijen

Jalan Mayjen Panjaitan

Menampung air dari arah Unibraw, Jalan MT Haryono

Banjir di daerah Betek

Jalan Gatot Subroto

Menampung air dari Pasar Besar dan Jalan Zaenal Zakse

Genangan air di kawasan Zaenal Zakse

Jalan KH Malik Dalam

Menampung luberan air dari kawasan tersebut

Air meluber ke jalan dan jalan rusak

Plaza Araya Menjadi Sentra Restro MALANG, surya - Manaje- nambahkan, saat ini sudah men Plaza Araya akan meng- ada 10 restoran ternama baik ubah konsep pertokoan seperti lokal maupun jaringan yang yang ada saat ini menjadi resto siap mendukung konsep baru and mall. Perubahan konsep ini yang ditawarkan Plaza Araya. bisa dinikmati warga Malang Beberapa resto itu diantaranya, mulai Desember mendatang. House of Wok yang menyediaPerubahan konkan chinese food, sep ini ditandai Universal Fried dengan pendataChicken, Peconganan kerjasama peco Sushi Take antara manajemen Away, D`boliva Ice Plaza Araya dengan Cream, dan ResAsosiasi Pengusaha toran Porong Wei Kafe dan Restoran yang menyediaIndonesia (Apkrinkan ote-ote khas do) Jawa Timur, Porong serta Ipon Rabu (12/9). Korean Cafe and “Nantinya, Resto. Plaza Araya akan Pusat perbelansurya/stf4 menjadi sentra jaan perlengkapan Andi Eko N resto mall di Mahotel dan restoran lang dengan konsep restoran Toeng Market juga akan hadir yang tentunya berbeda dengan di Plaza Araya. "Dengan konsep tempat lain. Dengan tata ruang resto mal yang unik, dan resyang nyaman, friendly dan toran pendukung yang bagus, berkelas,” terang Andi Eko N, saya yakin konsep ini akan berMall Manager Plaza Araya. hasil dan menjadi pilihan warga Tjahjono Haryono, Ketua dalam menikmati kuliner," ucap Apkrindo Jawa Timur me- Tjahjono. (st18)

join facebook.com/suryaonline

surya/hayu yudha prabowo

antisipasi banjir - Pekerja dari rekanan Dinas Pekerjaan Umum Kota Malang membangun saluran air di Jalan Ijen Kota Malang, Rabu (12/9) untuk mengantisipasi genangan air saat musim hujan.

Guru Konseling Terbanyak Gagal PLPG Malang, Surya- Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) yang digelar di Kota Malang beberapa waktu lalu hasilnya mengecewakan. Sebanyak 3.600 dari 10.100 peserta dinyatakan tidak lulus. Mereka yang tidak lulus didominasi guru bimbingan dan konseling (BK) mencapai 40 persen. Peringkat di bawahnya adalah guru Bahasa Inggris sebesar 20 persen. Sedang sisanya merata pada guru mata pelajaran lain. Prof Dr H Suparno, Rektor Universitas Negeri Malang (UM)

selaku Ketua Panitia Sertifikasi Guru Rayon 15 membeberkan, penyebab ketidak-lulusan para

Bisa saja perguruan tinggi itu tak berhasil menciptakan SDM yang berkualitas, atau karena individualnya yang memang tak memahami ilmu yang ditekuni. Prof Dr H Suparno Rektor UM

Kampoeng Keramik Unggulan Kota Sehat Malang, Surya- Kampoeng Keramik Dinoyo menjadi salah satu andalan Kota Malang untuk meraih prestasi sebagai kota sehat tahun ini. Sebab, industri keramik Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, itu sudah memenuhi keselamatan dan kese-

guru itu ada beberapa faktor, di antaranya kualitas perguruan tinggi dan faktor individual. “Bisa saja perguruan tinggi itu tidak berhasil menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, atau karena individualnya yang memang tidak memahami ilmu yang ditekuni,” kata Suparno, Rabu (12/9). Karena itu, dia menyarankan kepada pemerintah untuk membuat penelitian terkait penyebab ketidak lulusan itu. “Faktor penyebab itu hanya berdasarkan pengamatan saya. Bisa saja itu

hatan kerja. “Lingkungannya bersih, dan pekerjanya steril dan selalu mengedepankan keselamatan kerja,” kata dr Enny Sekar Rengganingati, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Malang ketika ditemui Surya di sela-sela mendampingi tim verifikasi kota sehat dari Provinsi Jatim, Rabu (12/9). Selain Kampoeng Keramik Dinoyo, yang jadi unggulan Kota Malang adalahTaman Indie Resto. Menurut Enny, Taman Indie Resto menjadi unggulan di tatanan pariwisata sehat. “Taman Indie Resto dilihat dari lingkungannya bersih, juga cara memasak-

salah, karena itu butuh kajian terlebih dahulu,” papar Suparno. Meski jumlah guru yang gagal PLPG lumayan tinggi, Suparno menilai hal itu sudah turun jauh dari tahun lalu. “Tahun lalu, 50 persen yang gagal adalah guru Bahasa Inggris, sekarang jumlahnya menurun, jadi ada peningkatan kualitas,” ujarnya. Dari 3.600 guru yang gagal PLPG, sekitar 1.800 sudah mengikuti ujian ulang pertama dan telah dinyatakan lulus. Sementara sisanya, akan dijadwalkan minggu depan. (k5)

nya bersih, makanananya juga sudah diuji di laboratorium dan hasilnya bagus,” ungkap Enny di Balai Kota Malang. Selain di sektor wisata, yang menjadi penilaian tim verifikasi adalah di tatanan permukiman sarana dan prasarana sehat, ketahanan pangan dan gizi, kehidupan masyarakat yang sehat dan mandiri, kehidupan sosial yang sehat, industri dan perkantoran sehat, serta kelembagaan sehat. Harinoto, Ketua Forum Malang Kota Sehat menambahkan, tahun ini Kota Malang ditargetkan mendapat penghargaan Swasti Saba Witara karena sudah lima kali meraih penghargaan kota sehat. (st18)

Museum Pendidikan yang Tak Terawat

Koleksi Rusak, Mumi Satwa Teronggok di Lantai Masyarakat Kota Malang seharusnya bangga memiliki Museum Pendidikan. Namun, bangunan warna kuning kombinasi merah di kawasan Malang International Education Park (MIEP) di Tlogowaru, Kecamatan Kedungkandang itu kurang terawat.

S

aat Surya berkunjung ke Museum Pendidikan tersebut, tidak nampak seorang pun di sana. Pintu ruang museum tertutup rapat dan di sekitarnya sepi. Setelah berkeliling, akhirnya muncul seorang penjaga museum bernama Made Suyasa. Dia menjelaskan, sebenarnya museum itu tidak tutup. Hanya saja, ketika tidak ada jadwal kunjungan, museum itu ditutup demi keamanan. “Kalau ada yang datang, kami pasti buka. Itu pun pintunya tidak terkunci secara penuh,” kata Made, Senin (11/9) lalu. Dikatakan, kunjungan ke museum ini didominasi rom-

bongan siswa. Selebihnya, kunjungan masyarakat umum bisa dihitung dengan jari. Minimnya kunjungan ini bisa jadi akibat koleksinya yang tak menarik. Made mengatakan, sejak tiga tahun berdiri, museum itu memang tidak ditangani secara khusus. Made dan dua orang yang bertugas menjaga museum itu hanya merawat sebisanya. Misalnya membersihkan benda-benda dari debu dan kotoran lainnya. “Karena kurang terawat, banyak koleksi yang rusak. Sudah kami laporkan ke Dinas Pendidikan,” ujarnya. Di dalam museum itu, ada lebih dari 200 koleksi. Mulai pa-

kaian adat, sepeda kuno, mesin tik kuno, permainan tradisional, kursi kuno, lampion kuno, patung pahlawan, beberapa binatang yang dimumikan, foto menteri pendidikan, dan sejarah Kota Malang. Di sudut ruangan juga terdapat sebuah lemari tua berisi buku lama. Namun, koleksi yang dipajang ini pun membingungkan. Hampir semuanya tanpa dilengkapi keterangan. Bahkan, beberapa patung pahlawan pendidikan seperti Ki Hajar Dewantoro tidak dilengkapi papan nama. Beberapa mumi binatang teronggok di lantai. Padahal beberapa binatang itu termasuk langka, seperti kura-kura, komodo, dan biawak. Selain kurang lengkap, suasana di ruang ukuran 50m x 10 m itu juga sesak. Koleksi dipajang berdekatan. “Kami hanya ditugasi untuk menjaga, tidak berwenang lebih dari itu,” ujar Made.

surya/siti yuliana

patung - Sebagian besar koleksi di Museum Pendidikan minim informasi atau keterangan terkait koleksi tersebut. Sarana Wisata Ti’ami dan Sujiman, guru SDN Belimbing 4 yang berkunjung ke museum itu menyayangkan kondisi museum saat ini. Ia berharap ditambahnya sarana pendidikan, seperti kolam renang. Zubaidah, Sekretaris Dinas Pendidikan mengatakan, pihak-

nya akan melengkapi koleksi museum. Termasuk berencana mengubah Museum Pendidikan menjadi Wisata Pendidikan. “Selama ini, fungsi Museum hanya untuk pembelajaran. Kami inginnya sebagai tempat hiburan,” ungkapnya. Ide ini akan direalisasikan tahun depan. (siti yuliana)

follow @portalsurya


10

Surabaya Blitz surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Akhir 2012 Reklame Bertanda X Bersih VAKSINASI HAJI Seorang calon jemaah haji (CJH) disuntik vaksin meningitis saat mengikuti pemeriksaan kesehatan yang menjadi kewajiban bagi seluruh CJH di Puskesmas Ketabang, Rabu (12/9). Pemeriksaan kesehatan menjadi tahapan penting bagi para CJH, karena kondisi cuaca dan lingkungan di Mekkah berbeda dengan kondisi Indonesia yang membutuhkan kesehatan dan tubuh prima untuk menjalankan ibadah haji.

surya/ahmad zaimul haq

Surabaya, surya - Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Pemkot Surabaya, Agus Imam Sonhaji berjanji, akan melaksanakan lelang reklame secara transparan dan tidak ada kongkalikong. Penegasan itu untuk menjawab kekhawatiran sejumlah pihak bahwa sistem lelang reklame yang akan dilaksanakan Pemkot Surabaya pada November 2012 hanya menguntungkan pihak tertentu. "Kita akan melakukan lelang sesuai harapan semua pihak. Kita akan transparan. Jadi tidak perlu ada kekhawatiran," tegas Agus Sonhaji usai hearing dengan Komisi C DPRD Surabaya, Rabu (12/9). Dikatakan Agus, sebelum lelang pihaknya akan mengundang semua pihak yang terlibat dalam lelang reklame. Di antaranya, biro reklame sebagai pemain, perhimpunan reklame seperti P3I (Persatuan Pengusaha Periklanan Indonesia) maupun PURI (Persatuan Usaha Reklame Indonesia) yang memayungi biro-biro reklame. Dalam pertemuan dengan pengusaha reklame tersebut, juga akan dibahas mengenai sejumlah

titik yang akan dilelang di 17 ruas jalan di Surabaya. "Tentu saja nanti akan ada sosialisasi. Bahkan, ndak hanya sosialisasi, tetapi juga briefing dan pengumuman titik reklame yang akan dilelang. Rencananya kita akan undang semua pihak terkait pada awal November, pas sekalian sudah ada SK wali kota," tegas pria kelahiran Kediri tersebut. Terkait permintaan sejumlah biro iklan agar sebelum lelang reklame diberlakukan, beberapa papan reklame di ruas jalan yang sudah ditandai silang pertanda melanggar sudah dibersihkan, Agus sepakat. Menurutnya, DCKTR sebagai salah satu SKPD di tim reklame Pemkot, sudah memberikan rekom kepada Satpol PP selaku eksekutor terkait reklame bermasalah yang harus segera dibongkar tersebut. "Harusnya memang sebelum lelang digelar (papan reklame bermasalah) sudah bersih. Saya yakin, akhir tahun nanti, semua reklame bertanda silang (X) sudah tidak ada lagi," sambung mantan Kabag Bina Program itu. (had)

Alat Cuci Darah Mangkrak ■ RS BDH Tak Punya Ruang Khusus Surabaya, surya - Sejak dibeli tahun lalu, satu unit alat cuci darah di RS Bhakti Dharma Husada (BDH) belum bisa difungsikan. Penyebabnya, ada rekomendasi dari RSU Dr Soetomo yang menilai RS BDH tidak punya ruangan memadai sesuai kebutuhan. Untuk bisa memfungsikan alat cuci darah ini memang ada standar baku. Di antaranya harus memiliki Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), tempat sterilisasi udara dan ruang perawat. Keputusan ini berimbas pada rencana pembelian alat serupa tahun ini. Anggaran Rp 2,4 miliar untuk membeli alat cuci darah, sudah diplot sebelum

keputusan tersebut keluar. RS milik Pemkot Surabaya ini pun akhirnya mengembalikan anggaran tersebut ke kas daerah. “Karena kalau dibeli pun, tidak mungkin bisa digunakan. Sebenarnya tempat sudah kita siapkan, tetapi setelah konsultasi ke RSUD Dr Soetomo, ruangannya dinilai tidak memenuhi syarat,’’ kata Maya Syahria Saleh, direktur RS BDH, Rabu (12/9). Ironisnya, rumah sakit di kawasan Surabaya barat ini dalam papan petunjuk yang terpampang di depan rumah sakit, bisa melayani hemodialisa (cuci darah). “Nanti kita tutup dulu dengan kertas ka-

storyhighlights ■ Rekomendasi dari RSU Dr Soetomo menilai RS BDH tidak punya ruangan memadai untuk alat cuci darah. ■ Akibatnya, alat cuci darah yang dibeli tahun lalu tidak bisa dioperasikan. rena kita ndak mau membohongi publik," sambungnya. Sementara Kabid Fisik, Sarana, dan Prasarana Bappeko, AA Gde Dwijaja Wardhana mengatakan, Bappeko sudah mulai membahas pembangunan ruang khusus cuci darah di RS BDH ini. "Sekarang ini sudah mulai dimatangkan di tim anggaran. Targetnya tahun depan

RS BDH sudah bisa melayani pasien cuci darah," ujarnya. Terpisah, Ketua Komisi D DPRD Surabaya, Baktiono menegaskan, pelayanan cuci darah di RS BDH sangat mendesak. Karenanya, dia mendesak pihak RS segera mencari solusi pascarekomendasi dari RSU Dr Soetomo tersebut. "Harusnya bisa dicarikan tempat dengan menyisihkan ruangan lainnya untuk alat cuci darah ini. Saya yakin syarat-syarat itu bisa dipenuhi RS BDH,” tegas Baktiono. Politisi PDI Perjuangan ini menambahkan, imbas tiadanya layanan hemodialisa di RS BDH, banyak warga Surabaya barat yang lari berobat ke RSU Dr Soetomo dan RS Haji. “Karena itu, layanan cuci darah ini mestinya menjadi prioritas,” sambungnya. (had)

surya/ahmad zaimul haq

HUT FKPPI - Ketua Umum FKPPI, Pontjo Sutowo (tengah) memberikan potongan tumpeng kepada Ketua DPD RI, Irman Gusman (dua kanan) didampingi Wagub Jatim Saifullah Yusuf (dua kiri) pada HUT ke-34 FKPPI di gedung Gramex, Surabaya, Rabu (12/9).

Dewan Khawatir Dinding Balai Pemuda Roboh

surya/habibur rohman

PUING - Anggota Komisi C DPRD Surabaya Sudirjo melakukan sidak di reruntuhan Gedung Merah Putih Balai Pemuda Surabaya, Rabu (12/9).

UT Buka S2 PGSD Surabaya, surya - Universitas Terbuka (UT) tahun depan membuka program S2 pendidikan guru sekolah dasar (PGSD) dan PGTK. Program ini untuk menampung lulusan S1 pendidikan dasar dari UT yang ingin melanjutkan S2. "Kami sudah mengurus ke Dikti untuk program S2 Pendidikan Dasar. Untuk S2 Pendidikan Matematika sudah lebih dulu dibuka," terang PR I UT, Yuni Tri Hewindarti usai upacara penerimaan ijazah sarjana UT Surabaya di Graha ITS, Rabu (12/9). Kepala Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) UT Surabaya, Prof Rusijono menjelaskan, tahun ini UT meluluskan 1.628 sarjana. Lulusan terbaik untuk program diploma adalah Zulfa Amalia dengan IPK 3,74. Sedangkan untuk program S1 PGSD atas nama Eni Priyanti IPK 3,69. Saat ini total mahasiswa UT seluruh Indonesia sebanyak 580.000. Khusus wilayah Surabaya yang meliputi Ponorogo, Ngawi, Madiun, Bojonegoro, Lamongan, Tuban, Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Jombang, dan Mojokerto sebanyak 24.000. Sebagaian besar lulusan S1 di daerah ini mengimpikan S2 di UT. (fai)

SURABAYA, surya - Setelah menyaksikan langsung kondisi bangunan Balai Pemuda yang terbakar beberapa waktu lalu, Komisi C DPRD Surabaya merekomendasi penghentian renovasi. Komisi yang membidangi masalah pembangunan tersebut juga minta ada kajian menyeluruh tentang kondisi bangunan cagar budaya tipe A itu. "Kami minta jaminan ke konsultan perencana kalau renovasi ini secara teknis safe bagi pekerja dan bangunannya. Kalau tidak, proses ini harus dihentikan sampai ada kajian yang lebih mendalam," tegas Ketua Komisi C, Sachiroel Alim Anwar, Rabu (12/9). Politisi Partai Demokrat tersebut menyayangkan konsultan dan kontraktor yang baru tahu dinding bangunan goyang. Anggota Komisi C, Sudirjo mengatakan, penundaan pengerjaan harus

dilakukan sampai ada rekomendasi dari tim ahli. "Saya khawatir nanti dinding ini roboh karena tidak kuat menyangga atap. Jadi, lebih baik ditunda dulu," katanya saat mengikuti inspeksi mendadak (sidak). Sudirjo menambahkan, kondisi langit-langit beton yang hanya tersisa di bagian depan, rawan ambruk. Pasalnya, langit-langit yang di bagian tengah dan dekat panggung, semuanya sudah ambruk. "Jelas ini membahayakan. Karena itu, harus ditunda sampai ada kajian dari pakar yang menyatakan bangunan aman untuk direnovasi," pungkas politisi PAN itu. Sebelumnya, Komisi C menggelar hearing dengan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DKCRT) , Dinas Pariwisata, Bappeko, serta para konsultan dan kontraktor terkait insiden robohnya beberapa bangunan saat renovasi. (k2)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Tak Perlu Operasi Jantung

Resep Murah Untuk Melebarkan Pembuluh Darah Vena Jantung Tanpa Operasi JANTUNG koroner disebabkan karena penyempitan maupun penyumbatan pembuluh darah arteri koroner. Penyempitan atau sumbatan pada pembuluh darah bisa menyebabkan kurangnya aliran darah ke otot jantung yang akan memicu serangan jantung dengan gejala utama nyeri dada. Untuk membuka penyempitan tersebut bisa dilakukan tanpa operasi dengan rutin minum ramuan seperti berikut ini:

hingga mendidih dengan api kecil. Tunggu hingga sekitar 1/2 jam, untuk menjadi 3 gelas. Saring dan biarkan menjadi dingin. Setelah dingin, aduk sampai merata dan simpan dalam botol. Untuk mendapatkan hasil maksimal minum 1-2 sdm ditambah madu setiap pagi sebelum sarapan, siang dan malam menjelang tidur. Dengan rutin mengonsumsi ramuan ini, penyempitan/ penyumbatan pembuluh darah vena akan BAHAN-BAHAN: terbuka. Sehingga operasi * 1 gelas air lemon Angioplasty atau Bypass tidak (5-7 lemon) diperlukan lagi. * 1 gelas air jahe (250 gr jahe) Resep ini sudah dibukti* 1 gelas air bawang putih kan oleh banyak orang dan (6-7 siung). hasilnya sungguh luar biasa. * 1 gelas Cuka Apel TAHESTA Karena ramuan ini bukan obat, untuk mendapatkan CARA MERAMU: hasil maksimal harus rutin Campur semua bahan yang mengonsumsinya. Anda ingin sudah disiapkan dan rebus mencoba? (ikl) TAHESTA TELAH TERSEDIA DISELURUH APOTIK DAN TOKO OBAT TERDEKAT DI KOTA ANDA. DISTRIBUTOR : 031- 8284330. Agen Surabaya :TO. Sahabat Kita 3543878, TO. Tribata 3521361, TO. Gajah Mada 3521407, Lukas 3521563, TO. Kawan Kita 3578088, Ap. Kimia Farma Group, Ap. K-24, Ap. Tiara. Malang: 0341-725363, Blitar: 0342-805416, Pandaan: 0343-631517, Jombang: 0321-867249, Lamongan: 0322-321193, Bojonegoro: 085731355500, Madiun: 0351- 464973, Bangkalan: TO Rahmat 3099126, Ap. Pradita 3095213, Jember: 0331-336984, Banyuwangi: 0333- 424748, Denpasar : 0361-8895254

join facebook.com/suryaonline

KONSULTASI dan INFORMASI : 031.7294 1555, SMS: 08977 755 755, BB: 325F65A8 www.tahesta.com Facebook: caktahes website: http://a4pfm.upnjatim.ac.id e-mail: fdasp.conf@gmail.com

follow @portalsurya


10

malang blitz surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Tak Perlu Operasi Jantung

Resep Murah Untuk Melebarkan Pembuluh Darah Vena Jantung Tanpa Operasi JANTUNG koroner disebabkan karena penyempitan maupun penyumbatan pembuluh darah arteri koroner. Penyempitan atau sumbatan pada pembuluh darah bisa menyebabkan kurangnya aliran darah ke otot jantung yang akan memicu serangan jantung dengan gejala utama nyeri dada. Untuk membuka penyempitan tersebut bisa dilakukan tanpa operasi dengan rutin minum ramuan seperti berikut ini:

surya/sylvianita widyawati

HARI ANAK - Kegiatan cuci tangan massal oleh 500 anak SD di rangkaian Hari Anak Nasional (HAN) di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Rabu (12/9). Dalam peringatan HAN ini, Kabupaten Malang mendapatkan penghargaan Kabupaten Layak Anak oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan.

Investor MDC Bersikukuh

hingga mendidih dengan api kecil. Tunggu hingga sekitar 1/2 jam, untuk menjadi 3 gelas. Saring dan biarkan menjadi dingin. Setelah dingin, aduk sampai merata dan simpan dalam botol. Untuk mendapatkan hasil maksimal minum 1-2 sdm ditambah madu setiap pagi sebelum sarapan, siang dan malam menjelang tidur. Dengan rutin mengonsumsi ramuan ini, penyempitan/ penyumbatan pembuluh darah vena akan BAHAN-BAHAN: terbuka. Sehingga operasi * 1 gelas air lemon Angioplasty atau Bypass tidak (5-7 lemon) diperlukan lagi. * 1 gelas air jahe (250 gr jahe) Resep ini sudah dibukti* 1 gelas air bawang putih kan oleh banyak orang dan (6-7 siung). hasilnya sungguh luar biasa. * 1 gelas Cuka Apel TAHESTA Karena ramuan ini bukan obat, untuk mendapatkan CARA MERAMU: hasil maksimal harus rutin Campur semua bahan yang mengonsumsinya. Anda ingin sudah disiapkan dan rebus mencoba? (ikl) TAHESTA TELAH TERSEDIA DISELURUH APOTIK DAN TOKO OBAT TERDEKAT DI KOTA ANDA. DISTRIBUTOR : 031- 8284330. Agen Surabaya :TO. Sahabat Kita 3543878, TO. Tribata 3521361, TO. Gajah Mada 3521407, Lukas 3521563, TO. Kawan Kita 3578088, Ap. Kimia Farma Group, Ap. K-24, Ap. Tiara. Malang: 0341-725363, Blitar: 0342-805416, Pandaan: 0343-631517, Jombang: 0321-867249, Lamongan: 0322-321193, Bojonegoro: 085731355500, Madiun: 0351- 464973, Bangkalan: TO Rahmat 3099126, Ap. Pradita 3095213, Jember: 0331-336984, Banyuwangi: 0333- 424748, Denpasar : 0361-8895254 KONSULTASI dan INFORMASI : 031.7294 1555, SMS: 08977 755 755, BB: 325F65A8 www.tahesta.com Facebook: caktahes website: http://a4pfm.upnjatim.ac.id e-mail: fdasp.conf@gmail.com

■ Anggap PKS Lama Masih Sah

Malang, Surya- PT Citra Gading Asritama (CGA), investor pembangunan pasar Dinoyo dan Mall Dinoyo City (MDC) bersikukuh bahwa pembangunan yang dilakukan tidak melanggar hukum. Invesor menganggap perjanjian kerjasama (PKS) lama itu masih sah, meski belum ada addendum. Pembangunan MDC sempat diprotes dewan dan dianggap ilegal karena tak menunggu addendum PKS. Padahal, dalam addendum itu akan dibahas perubahan site plan MDC dan pasar tradisional. Menurut Heri Mursid, Direktur Utama PT CGA, pembangunan MDC berdasarkan aturan yang berlaku, karena sesuai dengan IMB dan melaksanakan isi PKS yang dianggapnya tidak berubah. “Kalau belum ada addendum, pastinya PKS lama masih sah, dan bisa dijadikan dasar hukum,” ujar Heri, Rabu (12/9). Menurut Heri, untuk pembangunan tahap pertama ini, ia akan melakukan isi PKS yang sekiranya tidak diubah. “Kalau hanya masalah fondasi kan tidak ada pengaruhnya dengan addendum PKS,” ujar Heri. Ia menambahkan, dalam proses pembangunan ini, nantinya juga akan dibarengi dengan pembahasan PKS, sehingga pembangunan MDC tidak terlalu lama molornya. Saat ini, pihaknya sudah mengajukan surat untuk addendum PKS dan masih menunggu panggilan dari Pemkot Malang untuk membahas masalah addendum PKS. Bachtiar Ismail, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Malang membenarkan apabila pembangunan itu masih bisa menggunakan PKS lama yang tidak berubah. Mengenai perubahan yang terjadi di PKS, Bachtiar mengganggap perlu waktu beberapa lama karena banyak sekali perubahan yang harus dibahas. “Ini bisa saya sebut amandemen, tidak lagi addendum karena perubahannya terlalu banyak,” ujar Bachtiar. Untuk pembahasan ini, Pemkot Malang menunggu kejelasan dari pihak investor. “Kami sudah menerima surat dari investor, tetapi kami belum terima poin apa yang ingin mereka ubah. Kami menunggu itu,” kata Bachtiar. Ia berharap dalam waktu dua bulan ini, masalah amandemen PKS itu bisa diselesaikan sehingga tidak menjadi tumpukan permasalahan. (st18)

HCN+K, Metode Ajar ala Prof Gatot malang, surya - Prof Drs Gatot Muhsetyo,M Sc membuat gagasan baru dalam model pembelajaran Matematika. Pria yang dikukuhkan sebagai guru besar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang (UM) itu menggunakan model HCN+K untuk pembelajaran Matematika yang efektif dan menyenangkan. surya/k5 Lewat judul penelitian Prof Drs Gatot Muhsetyo,M.Sc ‘Gagasan (HCN+K) untuk Pengembangan Model Pembelajaran Matematika dalam Kompetisi Global’, ia memperkenalkan beberapa istilah. HCN+K adalah H (Hemat), C (Cermat), N (Nikmat), dan K (Klimat). H (Hemat) adalah kepanjangan Hebat Matematika, C (Cermat) kepanjangan Cerdas Matematika, N (Nikmat) Nilai Kegunaan Matematika, dan K (Klimat) adalah Klinik Matematika. Aplikasinya, untuk model mengajar yang hemat adalah menggunakan lambang-lambang perhitungan. Seperti membagi menggunakan (I), dibagi (:), sejajar (//), dan lambang-lambang lain yang lebih efisien. Sementara cermat berarti upaya memecahkan soal Matematika cukup dengan salah satu rumus yang paling mudah dan tepat. “Setelah hemat dan cermat, maka seseorang akan menemukan nilai kegunaan Matematika. Orang yang memahami Matematika dengan benar akan merasakan nikmat karena dipuaskan dengan keteraturan dan kekonsistenan dalam mengembangkan kajian,” paparnya. (k5)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


11

hotline public service

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

SUARA PUBLIK Anda punya keluhan atau pendapat terkait pelayanan umum? Jangan pendam sendiri. Anda punya hak untuk bersuara.

Kirim SMS ke

083 831 686 299 083 857 517 888

TOP UP PULSA INDOSAT - sy melakukan top up pulsa indosat Rp 100.000 tgl 3 September. Top up brhasil tp gagal browsing internet. Sy sdh komplain ke indosat (1-58723014-00), jg komplain ke gerai Indosat Marina tempat sy mmbeli voucher top up tp hg hari ini tanpa solusi. Menurut indosat mrk sdh mhubungi sy 1x namun sy tdk pernah mnerima telponnya. Bgmn dgn sy yg sdh mnghubngi indosat Jkt dgn menelpon stp hari slm 10 hari? Brp lama lg sy hrs mnunggu? Indosat, kembalikan pulsa sy krn sy sdh capek komplain terlalu lama. No. ID 081410530947. Juliani - 6231848xxxx

Punya masalah dengan layanan publik, dari gangguan telepon, listrik, air, pajak, parkir, dan layanan umum lainnya? Kirim ke Harian Surya, lengkapi identitas diri dan nomor kontak yang mudah dihubungi.

FAKSIMIL:

031-8414024

SURAT :

BERBELANJA di sebuah pasar swalayan yang kebetulan sedang menawarkan diskon semua produk termasuk buahbuahan impor, di antaranya, anggur dan kelengkeng. Meski sudah didiskon, harga buah tetap agak mahal, toh tetap banyak pengunjung yang mengerumuni kedua jenis buah impor tersebut. Tiba-tiba datang satu keluarga, terdiri dari ayah, ibu, dan ketiga anak usia SD, ikut mengerumuni keranjang anggur. Tak dinyana tangan si ibu terulur mengambil segenggam anggur, mencicipi dan membagikannya kepada ketiga anaknya. Wow! Saya terhenyak melihat pemandangan itu mengingat di sana ada tulisan warna merah di atas kertas kuning 'Dilarang Mencicipi!' Dalam perspektif saya, arti peringatan tersebut sudah jelas bahwa calon pembeli tak

SWADAYA WARGA MUHARTO - mhn perhtian pemkot Malang dan dinas trkait unt mmperhatikan perbaikan fasilitas umum jln masuk ke muharto gg5 yg rusak parah, slma ini warga berulangkali swadaya memperbaikinya, dan kini jln kmbali rusak, apa warga hrs swadya lagi? lalu kemana tgjwab dinas terkait/pemkot malang? 628777427xxxx SAMSAT BLITAR - mngpa kinerja samsat Blitar lelet? Masak perpajang sim sj hrs nunggu 2 minggu? Mhn pr pejabat di Samsat Blitar mengevaluasinya. 628785301xxxx KECEWA XL - sgt kecewa dgn XL, smkin lama smkin mahal, dlu 5rbu dpt pket'an 1000sms, skrg hilang, sy pkai paket super hemat 5rb dpt nelpon 40menit+400sms+4mb, eh blm sbulan brbah lagi..50mnt+50sms+5mb..unt tlpon&internet mmg untung tp jika si pngguna pnya hp gk canggih, gk bisa mnikmati layanannya, bisanya cuma sms..trz jika gk dpaketi katanya kirim 2x sms dpt sms sampai sore tp apa pulsa habis truz? 628194551xxxx

LUMPUR PASAR LARANGAN - kpd yth BPK/KPL pasar larangan, mhn lumpur serta sampah sebelah barat pasar diangkat dan diperhatikan kebersihan pasar, trims. 628573649xxxx POLISI PURWODADI PASURUAN - mhn polisi purwodadai menerapkan dgn benar motto 'mengayomi dan melindungi' warga terutama saat jam sibuk, mhn membantu mnyeberangkan anak2 sekolah di Sentul, Purwodadi Kab. Pasuruan, jalur padat dan bahaya bg pnyeberang tpi tak ada polisi sama sekali, jgn hanya muncul stelah terjadi kecelakaan saja. Trims. 628121746xxxx

HARIAN PAGI

Pemimpin Umum : H Herman Darmo Pemimpin Redaksi : Sunarko Manajer Liputan: Sigit Sugiharto

Manajer Produksi: Adi Sasono

Sekretaris Redaksi : P Sujarwanto Staf Redaksi: Satwika Rumeksa, Farhan Effendi, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Hariyanto, Tri Mulyono, Tutug Pamorkaton, Wahyudi Hari Widodo, Endah Imawati,Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Anas Miftahudin, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Habiburrohman, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Doso Priyanto, Ravianto, Dyan Rekohadi, Sri Handi Lestari, Marta Nurfaidah, Dwi Pramesti, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Sudharma Wahyu Adiwijaya, Iksan Fauzi, Ahmad Zaimul Haq, Aji Bramastra, Nuraini Faiq; Ilustrator: Rendra Kurniawan, Akhmad Yusuf Marzuki; Perwajahan: Teguh Wahyudi, Edy Minto Prasaro, Agus Susanto, Haryoto. General Manager Business: Agus Nugroho, Wakil General Manager Business: Wachid Mukaidori ; Manager Iklan: Prasetyo ; Manager Marcomm: M Taufiq Zuhdi; Biro/Perwakilan: Malang: Hesti Kristanti, Wahyu Nurdiyanto, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203, Kediri: Didik Mashudi, Amru Muis, Alamat: Jl Banjaran Gg I/ 131, Kediri, Tlp (0354) 686933, Gresik: Adi Agus Santoso, Mojokerto: Imam Hidayat, Jakarta: Kistyarini, Alamat: Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBS 60400 Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis min 2 baris–mak 10 baris (1 baris Rp 30.000); Iklan display/umum (hitam putih) Rp 28.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 37.500/mmk; Iklan duka cita Rp 4.000/mmk; Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 17.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293, Telepon: (031) 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Manager Iklan Jakarta: Christina MS Indiarti; Alamat: Gedung Iklan Kompas Gramedia, Jl Palmerah Selatan No.15 Jakarta. Telepon (021) 53679599 Ext.6009, Fax (021) 53699150. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8479555 (Pelanggan/Pengaduan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 088-3990380; Bank BNI Cabang Pemuda, Rek. 0290-11969-3 (untuk iklan); Bank Mandiri Cabang Rungkut, Rek 141-00-10718773 (untuk sirkulasi) atas nama PT Antar Surya Media. Surya Online: http://www.surya.co.id E-Mail: redaksi@surya.co.id

SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER. Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Harian Surya dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari Harian Surya.

surya/habibur rohman

BONGKAR JALAN - Petugas melakukan pembongkaran jalan di sekitar Tugu Pahlawan Surabaya yang nantinya akan dilakukan pengecoran, Rabu (12/9). Akibat perbaikan jalan ini, mulai kemarin terjadi rekayasa lalin di kawasan Jl Tembaan Surabaya menjadi satu arah.

Halal Bihalal SMPN Juanda 1988 MENGENANG 25 Tahun, ketika kita masih duduk di bangku SMP Negeri Juanda (SMP Negeri 1 Sedati), Sidoarjo. Kami mengundang seluruh alumni SMPN Juanda angkatan 1985/lulusan 1988 dalam acara Pra-reuni dan Halal Bihalal. Acara Pra-reuni dan halal bi-

halal, Insya Allah akan diadakan pada hari Minggu, 16 September 2012, pukul 10.00 wib sampai selesai di rumah makan Pringgodani AURI Juanda. Kami menunggu kehadiran semua rekan-rekan SMPN Juanda terutama lulusan 1988. Untuk Informasi dan konfirmasi

citizen reporter Uniknya Tradisi Kolak Ayam

bisa menghubungi rekan-rekan: Yati Mulyati (081235175415), Arie (0817333458), Gembol (085232189854), dan Yoni (08129485828). Yoni Iskandar Jl Kol Sugiono, Ngingas Waru - Sidoarjo

NURUL QOMARIYAH Mahasiswa Universitas Negeri Malang nurulqomariyah2@yahoo.co.id

PENYEBARAN agama Islam di Nusantara tak hanya membawa kepercayaan, ritual keagamaan, juga membawa warna baru dalam kebudayaan bangsa kita. Dalam perkembangannya Islam tak menolak kebudayaan yang berkembang di masyarakat. Oleh karena itu, kehidupan umat Islam di manapun senantiasa mengandung aspek globalitas sekaligus lokalitas. Salah satu contoh lokalitas (budaya) yang Uniknya, bisa dicermati karena hajatan masih terjaga sebagai kolak ayam tradisi lokal hingga deyang tidak tik adalah tradisi pesta kolak ayam di masjid pernah berubah dari dulu Goemeno, Desa Gumeno hingga detik ini adalah Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik. Hajatan peraciknya harus dari kaum adam! ini dilaksanakan setiap tanggal 22 Ramadan atau malem telulikur (malam tanggal dua puluh tiga). Tradisi ini sudah berlangsung ratusan tahun lamanya dan biasa disebut dengan sanggring. Sanggring berasal dari kata sang berarti raja atau penggede dan gering artinya sakit. Sanggring berarti raja yang sakit. Kolak ayam berasal dari kholaqul ayyam yang berarti mencari berhari-hari. Sunan Dalem mencari nama jamu itu dan berhari-hari belum ketemu nama yang pas, akhirnya justru kolak ayam menjadi nama yang diabadikan sampai kini. Cara membuat kolak ayam pun sangat mudah. Berminat?

boleh mencicipi. Tidakkah orangtua si pencicip tanpa sadar bahwa tindakan tak terpuji mereka tersebut terekam oleh anak-anak mereka? Banyak tindakan orang dewasa, dalam hal ini orangtua, yang tampaknya sepele dan diremehkan, ternyata dapat menjadi kebiasaan yang bisu ditiru anak-anak. Contohnya membuang sampah ke luar jendela saat mengendarai mobil atau sebagai penumpang transportasi umum. Berbicara kotor, merokok di tempat umum/larangan, rendahnya budaya antre, hingga lepas kendali/marah di depan umum. Primma Russanti Pendidik di Surabaya russanti@yahoo.com (http://surabaya. tribunnews.com/ 2012/09/12/cicipi-okbeli-nanti-dulu)

Temu Kangen SMAN 1 Malang 1984 MENGUNDANG semua alumni SMA Negeri 1 Malang tahun angkatan 1984 dalam acara temu kangen, reuni dan ulang tahun WOLPA Community. Acara insya Allah akan diadakan pada Sabtu dan Minggu (15-16 September 2012), di vila 3 Putri, Jl Mawar 99 Batu. Ayo ker, podho ngumpulno balung sing kececer, gaak perduli koen dadi opo, sing

penting awak'e dewe kumpul-kumpul nawak lawas. Gabung ker, cek rame, wong iki acarane awak dewe. Konfirmasi, kontribusi, dan informasi bisa menghubungi Beny (081 334 877 536), Atik (081 334 560 063), atau Adek (081 333 988 810). Beni Santoso SH Jombang - Malang 081 334 877 536

Liput dan tulis sendiri pengalaman atau acara Anda sepanjang 450 kata, lengkapi identitas diri, nomor kontak, dan pas foto diri terbaru. Email ke harian.surya@gmail.com

Merevitalisasi Budaya Menulis IMAM NUGROHO Karyawan swasta di Surabaya imanu75@gmail.com

(http://surabaya.tribunnews.com/2012/09/05/ dan-ayam-pun-disulap-menjadi-kolak)

join facebook.com/suryaonline

surya.laporcak@gmail.com

Cicipi Ok, Beli Nanti Dulu!

TL SIMPANG RUNGKUT - unt PU/DLLAJR/Satlantas di sby, mhn perhatiannya unt pertigaan antra Rungkut kidul/Rungkut lor/ Rungkut industri/Rungkut Madya agar sgr dipasang lampu Trafficlight/TL unt mngurai macet parah di sana, serta meminimalkan trjadinya palak oleh oknum polisi pd R2 yg putar balik ke rungkut lor, krn bl hrs putar balik smpai 1 km dpn PR Sampoerna stp hr skitar 200 R2, brp yg pndapatan si oknum? btp rusaknya citra polisi? Mhn dipertimbangkan. 628785128xxxx

MALANG SURABAYA GELAP - unt dishub&pln, sepanjang jln malang arah ke surabaya jika mlm marka jln ga' kelihatan, mhn lampu jln agar ditambah unt keamanan&kenyamanan pengguna jln. 628581557xxxx

EMAIL :

Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya

DIMUAT apa tidak itu urusan nomor dua, yang terpenting adalah teruslah menulis karena menulis itu mudah. Itu pesan Gus Sholah yang masih saya ingat dalam suatu acara temu penulis pada akhir Januari 2010 silam. Setidaknya pesan tersebut, merupakan motivasi sekaligus tonggak awal dihidupkannya kembali jalinan komunikasi antarsesama penulis yang telah lama mengendap. Selain Gus Sholah (KH. Sholahudin Wahid), hadir narasumber lain, cerpenis AS Laksana dari Jakarta. Saya juga sempat bertemu dengan penulis novel Ciuman di Bawah Hujan, yaitu Lan Fang (almarhumah). Saat berbincang dengan sesama peserta, beliau juga menyampaikan hal yang senada dengan Gus Sholah. Hal ini mengingatkan saya pada ucapan Pramoedya Ananta Toer yang mengatakan: “orang pandai boleh setinggi langit tapi karena tak menulis, ia akan hilang dari masyarakat dan arus pusaran sejarah”. Intinya: merevitalisasi budaya menulis. Menulis merupakan tahapan yang bukan sekadar mengarah pada keprofesian saja. Menulis akan menjadikan wawasan semakin luas asal dilakukan dengan sungguh-sungguh, rutin, dan tak pernah putus asa. Kita bisa belajar dari Ronggowarsito atau penulis luar negeri seke-

las David J Schwartz, Steven R Covey, R Kiyosaki, maupun Dale Carnegie yang mampu mengubah pola pikir masyarakat dan dunia sekalipun hanya dengan sebuah tulisan. Kita tidak perlu jauh-jauh untuk mengubah dunia ini dengan tulisan, melainkan bagaimana dengan tulisan kita bisa mengubah dunia atau kehidupan kita sendiri. Yang juga masih saya ingat adalah penjelasan AS Laksana, bahwa Thomas Alfa Edison saja

baru berhasil menemukan bola lampu setelah hampir dua ratus kali melakukan percobaan, apalagi dalam menulis! Menulis butuh keuletan, semangat pantang menyerah, dan kesabaran. Menulis bukanlah sesuatu yang rumit dan sulit. Sebaliknya menulis adalah moda bahasa isyarat yang dikemas dalam bentuk rangkaian kata-kata hingga menjadi kalimat yang pada akhirnya mengandung suatu makna, tambahnya. Sementara Gus Sholah menjelaskan bagaimana membuat tulisan yang baik agar bermanfaat bagi orang lain. (http://surabaya.tribunnews. com/2012/09/12/yuk-mengubah-diri-dengan-menulis

follow @portalsurya


12

sidoarjo-gresik surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Bantu Tangkap Buron Tawuran ■ Keluarga Diminta Serahkan Pembacok SIDOARJO, SURYA - Ratusan polisi masih bersiaga di perbatasan Desa Tambak Sawah dan Desa Tambak Rejo, Kecamatan Waru hingga Rabu (12/9) malam, setelah para pemuda dua desa itu tawuran, sehari sebelumnya. Kini polisi mendekati sejumlah tokoh warga masingmasing desa untuk meredam tawuran susulan. “Kami minta tokoh warga ikut membantu meredam warganya,” kata Kepala Polsek Waru, Komisaris Harry Poerwanto dihubungi Surya, Rabu malam. Pendekatan serupa juga dilakukan Kepala Polres Sidoarjo, Ajun Komisaris Marjuki, Selasa (11/9) malam. Ia menemui Sekretaris Desa Tambak Sawah, Komari, disaksikan Camat Waru Imam Mukri. Marjuki saat itu menegaskan, pemicu tawuran adalah perselisihan yang tergolong kenakalan remaja. Dia juga tetap menyiagakan anak buahnya di sekitar dua desa itu hingga pelaku pembacokan tertangkap. Soal pemicu tawuran yang

diduga karena dendam setelah perselisihan saat Ramadan lalu, dibantah Komari. “Tidak ada kok perselisihan semacam itu. Gara-garanya ya akibat kejadi-

AKIBAT MIRAS? ■ Polisi atas persetujuan wakil tokoh dua desa merampas minuman keras dari toko Romli, warga Tambak Sawah ■ Saat razia, seratusan polisi dibantu tentara berjaga-jaga di dua desa an penganiayaan itu,” kata Komari sebelum mengikuti pertemuan dengan Marjuki. Sementara, warga yang diduga terlibat pembacokan pada dua warga Desa Tambak Rejo, belum tertangkap hingga Rabu malam. “Kami masih mengejar. Posisi mereka diduga pindahpindah,” ujar Komisaris Harry Poerwanto.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Sidoarjo, Ajun Komisaris Andi Sinjaya berharap agar keluarga para pelaku ikut membantu polisi menyerahkan pelaku. Andi menegaskan, pemuda Desa Tambak Sawah yang diduga pelaku pembacokan itu akan dijerat pasal 351 ayat 2 KUHP tentang penganiayaan berat dengan ancaman hukuman penjara maksimal lima tahun. “Kami sudah sedang memeriksa saksi-saksi untuk kasus penganiayaan ini,” ujarnya. Terpisah, Bupati Saiful Ilah meminta polisi merazia senjata tajam yang ditenteng para pemuda saat tawuran. “Saya yakin, anak-anak dan tokoh masyarakat di Waru itu baik dan persoalan itu bisa diselesaikan,” tandasnya. Imbauan serupa disampaikan Nur Ahmad Syaifudin, tokoh Kecamatan Waru. Seperti diberitakan, pemuda kedua desa itu saling lempar batu dan bom molotov pada Senin (10/9) malam dan Selasa (11/9) dini hari. (ain/mif)

surya/rudi mulya

SENTRA BATIK JATIM - Rombongan Yayasan Batik Indonesia melihat motif batik tulis khas Sidoarjo di Kampung Batik Jetis, Rabu (12/9). Ketua umum yayasan itu, Jultin Ginandjar Kartasasmita, mengusulkan kampung itu menjadi sentra batik level Jawa Timur.

Perajin Batik Perlu Ikuti Tren Fashion Global SIDOARJO, SURYA - Para perajin batik di Sidoarjo didorong untuk mengikuti tren fashion dunia agar karyanya tetap punya daya tarik di masyarakat. Ini disampaikan Ketua Umum Yayasan Batik Indonesia, Jultin Ginandjar Kartasasmita saat mengunjungi Kampung Batik Jetis di Sidoarjo, Rabu (12/9). "Batik punya masa depan yang

prospektif. Para perajin dan desainer batik harus mengikuti tren dunia," kata Jultin yang datang bersama humas Yayasan, Titik Joko. Jultin memaparkan, sejumlah sentra batik di luar Sidoarjo juga mulai menggeliat setelah sempat meredup. "Misalnya di Kudus, kondisinya mulai bagus. Begitu juga di Tuban, saya takjub dengan perajin batik yang mema-

kai pewarna alami," bebernya. Untuk Sidoarjo, Jultin berencana mengusulkan agar daerah ini ditetapkan sebagai sentra batik tingkat Jawa Timur. Sebelum berkunjung ke Kampung Batik Jetis, Jultin dan rombongannya juga bertemu dengan para pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sidoarjo di Pendapa Delta Wibawa.

Mujiati, salah satu perajin batik, berharap, kunjungan para pengurus Yayasan itu mampu mendorong perkembangan perajin batik, khususnya di Sidoarjo. "Kami akhirnya juga dapat masukan-masukan soal perkembangan batik di daerah lain," cetus perajin batik yang tinggal di Kampung Batik Jetis, Jalan Diponegoro Jetis III/09 ini. (ain)

Jabon Rawan Endemis Gondok akibat Logam Berat

INDUK KEJAHATAN - Polisi menyita botolbotol minuman keras pabrikan maupun racikan dari warung di Desa Tambak Sawah, Selasa (11/9) malam. Kebiasaan menenggak minuman keras inilah yang dianggap sebagai salah satu pemicu tawuran antarpemuda Desa Tambak Rejo dan Tambak Sawah.

SIDOARJO, SURYA - Kawasan Jabon dan sekitarnya ditengarai tercemar logam berat akibat limbah yang dibuang tanpa dikelola lebih dulu oleh berbagai perusahaan di sepanjang aliran Sungai Porong. Dampaknya, masyarakat sekitar yang mengonsumsi Air Bawah Tanah (ABT) mudah terjangkit penyakit gondok akibat kekurangan iodium. “Logam berat itu akhirnya meresap sampai ke sumur warga dan dikonsumsi warga,” kata

anggota Komisi D DPRD Sidoarjo, dr Wijono, Rabu 12/9). Sebelum menjadi anggota DPRD dari PDIP, Wijono sudah meneliti soal endemis gondok di Jabon itu. "Waktu itu satu kampung sampai ada lima orang yang terserang gondok,” ungkapnya. Menurut dia, konsumsi air sumur yang tercemar logam berat juga mengakibatkan kretinisme atau kemunduran mental dan menghambat perkembangan tubuh hingga menjadi kerdil. Itu

sebabnya, ia mendesak PDAM Delta Tirta agar menjamin pasokan air bersih ke Jabon. Lain lagi pendapat anggota Komisi C DPRD, Sulkan Wariyono. Ia menganggap, kasus endemis gondo itu terjadi 14-15 tahun lalu. Sekarang warga Jabon membeli air bersih dari sumber pegunungan. “Air sumur hanya untuk mencuci dan mandi. Tidak ada warga yang minum air sumur,” tegasnya. Terpisah, Humas PDAM Delta

Tirta, Yoyok Supriyanto, menyatakan, sambungan pipa PDAM sebenarnya sudah sampai Desa Keboguyang namun tidak diteruskan karena warga meminta layanan gratis. “Ya tidak bisa gratis seperti itu karena semua membutuhkan proses, baik dari pengolahan sampai penyuplaian,” jelasnya. Sementara, Kepala Dinas Kesehatan, dr Ika Harnasti, menyatakan masih mencari data jumlah warga yang terdeteksi gondok. (mif)

surya/rudi mulya

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


12

malang plus surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Warga Padati Sidang Kades Tangkilsari KEPANJEN, SURYA - Puluhan warga Desa Tangkilsari, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang, Rabu (12/9), memadati ruang sidang Pengadilan Negeri (PN) Kepanjen untuk menyaksikan proses persidangan perkara perusakan lahan dengan terdakwa Kepala Desa (Kades) Tangkilsari, Indrayono. Guna mengamankan jalannya sidang menyusul banyak warga yang datang di PN, satu peleton anggota Polres Malang dikerahkan ke PN. Agenda sidang kemarin adalah mendengarkan keterangan saksi. Sidang perkara ini sebenarnya telah dimulai sejak 8 Agustus 2012. Dalam persidangan ini, Kades Indrayono didampingi tiga pengacara sekaligus dari LBH Surabaya, yakni Tuhu Prasetyanto, Fajar Santosa, dan Teguh Prasetyo. Informasinya, perkara ini bermula ketika pada 2010 Kades Indrayono dilaporkan Siswanto, salah satu warga yang pada 2009 menyewa lahan bengkok dari Sekretaris Desa (Sekdes), Abdul Hafi, seluas 10 hektare. Pada tahun itu pula, setelah perjanjian sewa menyewa antara Siswanto dan Abdul Hafi terjadi, Indrayono merusak lahan yang sudah ditanami tebu dengan menggunakan traktor. Akibatnya, Siswanto mengalami kerugian kurang lebih Rp 12,5 juta. Sidang kasus pengrusakan lahan yang menjadikan Indrayono sebagai terdakwa di PN Kepanjen kemarin berlangsung tertib. Puluhan warga setelah sidang berakhir langsung pulang dengan tertib. Menanggapi jalannya persidangan, Teguh Prasetyo, pengacara Indrayono mengaku kecewa. “Majelis Hakim hanya mempertimbangkan masalah pengrusakan saja. Mereka tak mempertimbangkan status tanah itu seperti apa,” kata Teguh. (st17)

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Melly Juga Dicekoki Racun ■ Tersangka Peragakan 24 Adegan

surya/m zainuddin

REKONSTRUKSI - Tersangka Bambang Musiadi (30) memeragakan adegan naik motor untuk pulang usai membunuh korban dalam rekonstruksi pembunuhan Melly Dewi Agata (34) di Jl Danau Maninjau G4 B28, Kota Malang, Rabu (12/9).

Ada Jalan Madura di Belanda

surya/nedi putra aw

TANDA TANGAN - Joss Wibisono, peneliti dan redaktur senior Radio Netherlands, membubuhkan tanda tangan pada buku karyanya Saling Silang Indonesia-Eropa di aula Perpustakaan Universitas Negeri Malang, Rabu (12/9). MALANG, SURYA - Joss Wibisono, pria asal Malang yang bekerja sebagai jurnalis di Radio Netherlands di Hilversum Belanda meluncurkan buku Saling Silang Indonesia-Eropa, dari ditaktor, musik, hingga bahasa yang mengungkapkan keterkaitan antara budaya Indonesia dengan budaya Eropa. Joss, pria kelahiran 1965 ini merekomendasikan buku yang ditulisnya berdasarkan pengamatannya di Belanda selama 25 tahun itu untuk semua yang ingin mengetahui asal usul budaya

Indonesia dan Eropa yang ternyata saling memengaruhi. “Faktor internasional juga menentukan terbentuknya budaya Indonesia,” kata Joss dalam bedah buku di perpustakaan Universitas Negeri Malang, Rabu (12/9). Dalam buku setebal 223 halaman itu juga dipaparkan beberapa budaya Eropa yang dinilai mirip atau sama dengan budaya Indonesia. “Seperti musik gamelan yang mempengaruhi musik klasik barat seperti di Prancis yang musik klasiknya banyak menggunakan gamelan,” ucapnya. Di Belanda, beberapa nama jalan pun menggunakan Bahasa Indonesia, seperti Madurastraat (jalan Madura), Bogortuin (jalan Bogor), dan Javaeiland (Pulau Jawa). Juga beberapa kata yang menurut Joss hampir sama antara di Indonesia dan Belanda, seperti senang (senang), piekeren (pikir), dan pientere (pintar). “Yang membedakan hanya ejaannya. Kalau Belanda menggunakan ejaan ie, Indonesia pakai oe,” ungkapnya. Beberapa kata Bahasa Indonesia yang ditemui di Belanda itulah yang dijadikan alasan Joss menerbitkan buku itu. Awalnya Joss juga penasaran bagaimana Bahasa Belanda hampir mirip dengan Bahasa Indonesia. “Kota kasa Indonesia ternyata juga diserap Belanda,” tambahnya. Pemimpin Indonesia, Soeharto dan BJ Habibie juga dinilai sama dengan pasangan diktaktor Jerman Aldolf Hilter dan Albert Speer. “Jadi ada tiga hal yang saling berkaitan antara Indonesia dan negara Eropa yaitu diktator, musik, dan bahasa,” tukas alumni Universitas Kristen Satya Wacana di Salatiga Jawa Tengah itu. (k5)

MALANG, SURYA - Rekonstruksi pembunuhan pengusaha distribusi instalasi listrik, Melly Dewi Agata (34), di Jl Danau Maninjau G4 B28, Kelurahan Sawojajar, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, dengan tersangka Bambang Musiadi (30), Rabu (12/9), berjalan lancar. Rekonstruksi yang digelar mulai pukul 09.30 WIB ini disaksikan adik ipar korban sekaligus saksi pembunuhan ini, Johandi, dan anggota keluarga lainnya. Sedang suami korban, Yhuwandy Wijaya (39), tak kelihatan. Reka ulang diawali saat tersangka menunggu sekitar 15 meter dari rumah korban. Sebelum beraksi, pelaku mengamati rumah korban untuk memastikan semua pegawai sudah pulang. Setelah satu adegan ini, pelaku dibawa masuk ke dalam rumah. Menurut Kasatreskrim Polres Malang Kota, AKP James Hasudungan Hutajulu, rekonstruksi ini memeragakan 24 adegan.

PEMBUNUHAN SAWOJAJAR ■ Rekonstruksi Dimulai Pukul 09.30 WIB. ■ Suami korban tak melihat rekonstruksi. ■ Warga geram dengan pelaku.

Semua adegan dilakukan sesuai keterangan saksi dan tersangka selama pemeriksaan. Dalam reka ulang kemarin, petugas tak menemukan bukti baru. “Kami juga belum menemukan motif lain, selain penggelapan uang setoran Rp 98 juta,” kata James yang ditemuai Surya seusai rekonstruksi. James memastikan pembunuhan berencana ini tidak ada pelaku lain. Menurut James, korban meninggal akibat pukulan benda tumpul di kepala, meski pelaku sempat memasukan racun tikus ke mulut

korban sebelum nyawanya meregang. James menuturkan, awalnya pelaku memukul bagian belakang saat korban akan mengambil kuitansi tunggakannya. Setelah korban tak berdaya, jasadnya diseret ke kamar mandi. Melihat korban masih bernyawa, pelaku membuka mulut korban dan memasukan cairan racun tikus. “Saat itu korban masih bernyawa dan kepala bagian depannya dipukul lagi,” tambahnya. Proses rekonstruksi ditutup adegan saat pelaku keluar dari rumah korban dengan naik motornya untuk pulang. Setelah itu pelaku yang memakai penutup kepala langsung dibawa kembali ke Mapolres. Rekonstruksi ini menyita perhatian banyak orang untuk melihatnya. Seorang warga yang geram dengan ulah pelaku berusaha mendekati pelaku. Beruntung hal ini digagalkan warga lain. “Mengapa kepalanya ditutup. Buka saja, toh tempatnya tetap di neraka,” kata seorang warga. (st10)


KAMIS 13 SEPTEMBER 2012 HALAMAN 13

ESPASS’96 Kaleng Ac/Tp/Sleding Plat-W Baru 38JtNg Hub:70253755/72001253

SURABAYA MOBIL DIJUAL

XENIA Li’09 Abu2 Met(L)107Jt;i10 GLS’10 Htm AE Ass 2Th Cash/Krdt 71920821

BMW BMW’97 318i Merah+Lancer EVO 3 Matic’95 H:Pulo Wonokromo 299 T.081330307368

CHEVROLET

PAKET HEMAT Daihatsu Xenia Dp.14Jt/@ 2Jtan,Terios Dp.17Jt/@ 2,6Jtan,G.Max PU Dp.8Jt 31312897/082141505960

CHEV PU LONG 88(L) Sasis+Msin+Body istw s.pkai 35jtNG.Surat hidup 81077051

XENIA Xi 1.3 Family’2010(L)HitamIstw VariasiLkp Pandegiling190 03170102525

DAIHATSU ASTRA DAIHATSU new XENIA,TERIOS, SIRION Paket SYARIAH,bunga RINGAN 34441001

ALL NEW XENIA Ready Stock Disc+Bonus, Bunga Murah Proses Cepat 031.31374455

PROMO ASTRA DP RINGAN XENIA 16jtn,Terios 19jtn,PU 12jtn 78313993

NEW TERIOS Dp20Jt, Xenia Dp17Jt, Gmax Pu Dp8Jt Hub:031-72102505/0816599230

DIJUAL LUXIO M-2010 HITAM Bagus Istimewa HUB : 082333423588

XENIA 01 Family 2010 W-Sda Tgn I Hitam Istimewa Ful Variasi 70673031

FEROZA’97 Sporty Ac Pw Ps Nopol L an Sendiri 67,5Jt Hub 085730232808

Xenia Li deluxe VVTi 2006 Silver(L)Pjk +ban baru,btl2 bgs skli 082139552003

TERIOS TX ELEGANCE’07 Matic Hitam(L) AnSdri Dari Baru FulVar 145Jt 70486862

ESPASS 1300CC Th’01 Biru Met Fulvar Oper Kredit 27x1,23jt Hub:031-88234628

TARUNA CSX OXXY Pmk’06 Slver(L/ Tg1)Istw 122,5Jt;Pandegiling190 08123 542525

DIJUAL ZEBRA PU BOX Full Aluminium Th’87 Istw Jl.Pulowonokromo 289 Sby

XENIA Xi 1.3 Dlx Plus’04 pmk 05 (L) Ors Lr Dlm 71237653-081703903617 Dsi

PROMO PickUp Sirion Terios Xenia Dp.20jtan Proses Cpt 81058081/08165452164

DJL ESPAS PU Spanten Th’2002 WrnHitam 40Jt Mesin Bgs 0811311726/84143566

ESPASS 1300 SILVER’04 AC/RT/VR 52jt Tgn I H:5686156 Jl.Kesatrian Baru 180

GRAN MAX’08 PU Istw UM Tot 21jt @1.95jt X35 Dukuh KupangTimur 7/24 5667723

ESPASS PU’2006 UM Tot 16.5jt @1.47jt x 35 Dukuh Kupang Timur 7/24 5667723

TAFT GTS’93 Ist 55jt Ac/Vr/TR/PS Cash/ Krd Dukuh Kupang Timur 7/24 5667723

XENIA Li PLUS’09 Slv,TV,DVD,F.Audio,F. Variasi 112,5Jt 0818378812/78174577

XENIA Xi Plus05Akh,EM,PW,VR,GoldMls,Tg1 L,99jt DupakBaru 71349607,70627676

ZEBRA STATION90(L)AcTp BdyKaleng 20jt NG. Tngglis Mjoyo P.Boro T8/11 72348554

FORD FORD LASER’97 AC/TP/VR Ban br bkas taxi juanda 20jtng.Darmokali20 71412284

FORD LASER’97 (L)MSN ENAK AcDgn15jtng SkodonoSDA 082142772139

FORD ESCAPE’03 bensin coklat MD Harga 125jt H:081520406886

Xenia Li Family 2007 bisa kredit 4th.70909872 Simpang Darmo PS XI/14

TERIOS TX 2007 harga 135jt bs krdt 4th.70909872 Simpang Darmo PS XI/14

HIJET 1000’84,Mits’84 Jl.Hangtuah DepanKelenteng 031-71910570-8953525 SDA

ESPASS PICK UP’03 Bak 3Way Hitam Istmw Skli;Baratajaya 3A/68 031-81255089

FEROZA’95 SE MerhAbu2 Antk SptBr& ROCKY 4x4’96 Tg1(L)F.Ors BsKrd 0817315334

CLASSY’93 Ac/Tp/Vr/Ps istw 71328337 / 77519675 Penjaringan Tmr 12B

HONDA CITY Z’00 VTEC(L)Biru Tua Met Mulus Siap Pakai 88jt Nego Hub: 08179376688

GRAN CIVIC LX89 AT Ac/Tp/Vr/Br/Pw/Ps Bgs 39Jt BsKrd;Nginden IV/31 72009405

H.PRESTIGE’87 Pmk’88 Ac/Tp/Vr/Pwr Stering /P.Window Pjk Baru 031-81821732

CITY’2000 Silver Vtech(L)Ac/Tp/Vr/Brg Bagus Terawat 85Jt 0857.9080.6869

GRAND EXTRA ‘94 Pmk 95 Abu2 Metalik istimewa CPT BU:72679049/ 081217258182

JAZZ VTEC MANUAL2006 SlvrStone Audio Set +TV/VR17(B-Tgn1) 128JtNg 0811360752

OBRAL STOK “BUNGA 0%” New XENIA TE RIOS SIRION PIK UP Prs cpt!! 03172366858

ASTRA XENIA Dp28@2,4 TERIOS Dp 34jt @3jt SIRION Dp29jt@2jtan !! 03178621867

HONDA JAZZ ‘04 MATIC SILVER AC,TP,VR:PlosoBaru 12 Hub0818513028

ACCORD’82 AcDingin/Tp/Vr Surat Baru 16,5Jt Hub: 08563321126 Spj

NEW CITY’04 A/T SPERTI BARU.Ry.kundi 38A(tmr psr wdgasri) 71697325 bs krdt

CIVIC Wonder’86 Hitam 26jt

CRV Th’2004 AT Hitam Mtl Bagus Tg-1.Taman Pinang N3/3 Sda Hub:0812.3114.1909

ESPASS’03 ZL-Extra Ac/Tp/Vr/Audio/Tv/ Ps Hub:Kenongosari 24 Pplegi 70304233

MAESTRO’92 Injction Ist 50Jt Bs Krd; Dukuh Kupang Timur 7/24 5667723

ESPASS Semi Box’03 Ori Istimewa Bs TT/ KRD;JolotundoBaru 3/1 70160074

CRV NEW’02 AT Ors Ac/Tp/Vr Hitam Ist 132Jt;Dukuh Kupang Timur 7/24 5667723

XENIA Li+’09 Tg1 AcTpVr Slvr BrgTrwt KmSdkt 110Jt;Ry.Semampir98 03172499993

HONDA CIELO’95 Hitam Audio Tv/DVD/ Vr17 Ban Baru 66Jt Hub: 08993475888

JAZZ M/T’04 Ada TV VIVIP Blue TgnI DrBaru An.Dokter;Baratajaya 7/25 71005365

PAKET RINGAN Daihatsu Xenia Dp.14Jt/@ 2Jtan,Terios Dp.17Jt/@ 2,6Jtan,G.Max PU Dp.8Jt 88272733/081335161566

WONDER 2pt’88 Pmk Bebas Sler Jamin Bgs

AC/DVD/VR16 istwPasti Puas 72986685

TOYOTA

SURABAYA

FORTUNER 0% . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .......

DAIHATSU

PANTHER PICK UP’92 Hitam(L) Hub:Pumpungan V/50 082142597144

PANTHER LS Manual ‘01 Cokelat Muda Pjk Pjng Km110rb Istimewa 081216240876

PANTHER Hi-SPORTY ‘99 Body Sngat Isti mewa 79jt Hub:031-77770776/ 0817300776

GRAND TOURING’07 COKLAT Artlick M/T Hub:082131650999

BLACK PANTHER TH2003 HITAM STNK Pjg konds S.pkai:085722650999

BLACK Panther’03(W)AcTPVr Hitam Ors L/D PucangIndah K-3 SDA 08121689536 BU

NEW Royal’00 MerahOrs L/D Ac R CD Vr WMls PucangIndah K-3 SDa 08121689536

PANTHER HIGRADE’95 Sgt Istimewa; Rung kut Medayu Utr RT7 Gg.30c/15 7100 3399

PTHR Hi Sporty’00 Abu2 Tua Met AC/Dvd Hub.71044900/ 081230450224 Dlm Ori

PANTHER’94 PPL AcDgn Full MsnBody Trwt 57Jt Ng;Semolowaru Utr VI/5 70998169

GRAND DELUXE’96 Biru Tgn1 Ac/Pw/Ps/ Rt Hrg:63Jt Hub:031-71387685

PANTHER LS’02 Manual Silver Original Sangat Terawat 119JtNego 0878554 82929

KIA KIA PREGIO’04 OrsCat 65Jt+KIA Travelo’06 Fulvar 90Jt Jl.Sidotopo Wtn 20A

VISTO ZIP DRIVE’03 Manual Pjk Br Spr istimewa/Langka BiruMet Tgn1 83844545

VISTO 2001 Tgn1 bisa kredit 4th 70909872 Simpang Darmo PS XI/14

CARNIVAL’2002 Diesel Turbo Matic,Silver (N-Pandaan) 70222915 /0812.326.1219

KIA CARENS1’2002 Manual 7Seat(76Jt); Gayung sari 4/23 77908486-081803170762

PICANTO SE2 DP.51Jt Ang 2,6Jt/5th, ReadySportage 031-28868616-081231148118

U/Wil Jatim Hub:70070288/081333119905

MAZDA MR’92 Ac/Tp/Vr Istimewa 26Jt; Gayung sari 4/23 77908486/081803170762 MAZDA 626 Capela’90 BrgIstwSekaliJl.Ikan Gurami 2 72747211/082134568981

Mazda323 Th88 AC,VR,TAPE Istimewa Harga 23Jt Nego, 082131048469-085733400146

CAPELLA SLN ‘90 (2.0) Gold Sngat Bgus Trwt 33jt Nego Hub:28823445/70635899

MERCEDEZ TIGER 230 Th’80 Istimewa Brown On Brown H.Nego.Perum Mulyosari BPD No.28

MERCY NewEye E230’97 Km30.200 HtmMet.Kleksi.C200’97 085398833825/718 87733 TP

MITSUBISHI MITS T 120 SS 95 Body AdiPutro Merah Barang Bagus T:031-28857755 Sda

SUZUKI

PUSAT DAIHATSU JATIM . . . . . . . . . . . . . .1X25 .......

PROMO LEBARAN . . . . . . .. . . . .. . . . . . . . 1X25

Hub: 8536737-081234372255

S.CARRY 1.0 PU’07 Pmk’08 Istw Injection Biru 081554348687/081330396161

KIJANG SUPER’91 Ac Dobel 6Speed Vr/Br/ Tp 42Jt Nego H: 081330020099 Cpt Dpt

DIJUAL Cepat L300 th’97 Full Box Almini Kond.Bagus Surat Hidup 71654969

SPLASH Dp 19Jt/Angs 2,3Jtan Tanpa Survey, 2 Hr Mobil Kirim.Hub 031-92540078

J.FORTUNER Dsl Htm’11 Tgn1 DrBr,100% OrsCat,Km10rb 081331355555/081758 1985 TP

MITSUBISHI ETERNA’91 SOHC Plat-W Ac Tp Vr16 Pajak baru 71721947

CARRY BOX’04 Ori Total Vr/Ban Baru Istw;Baratajaya 3A/68 81255089

L-300 SemiBox’01 Tgn1 Ist 77jtNg Cash/ Krdit DukuhKupangTimur 7/24 5667723

FUTURA PU’06 Spanten Ori Htm TgnI(L)Istw BsTT/KRD;JolotundoBaru 3/1 70160074

NISSAN PROMO!Disk+BnsR.StcNewG.Liv,Juke,March BsTT/L.Kt 71293871/ 081332525940

TERMURAH.READY NISSAN G.Livina Evalia juke +bns,DPrgn/TT DataDbntu 70346944 NISSAN X-TRAIL 2003 Silverstone 2.5cc hub:085722650999

Nissan serena 05/mtic/hws/nopL:1sby slvr /ori/mrh 081334894949/085737571970

NEW INFINITY Maxima’2000(L) Biru Met Jok Kulit KF3m 79jt Hub: 0818304242

OPEL OPEL Kadet Sedan ‘95 AC TP VRC PW.Window (L) Hitam Ist 15,5Jt 082141286729

PEUGEOT PEUGEOT 505’82+MZDA 808’76 Hrg 17.5JtNego Hub 03178224549

PEUGEOT’86 Ac/Vrec 10Jt,Excelent’81 Vrec 9Jt,Hijet’85 Stw Hub: 70028168

SUZUKI

NEW SUZUKI PU DP:9Jtn Ready Stock Lngs Kirim H: 031-71144604/081331384429

KARIMUN MERAH’08 Ac/Tp/Pw4/Ps 88,5Jt;Ry.Semampir 98 031-72499993

CARRY EXTRA’94 Hijau Metalik,Msn Bagus, Pajak &Ban Baru 72088357/0812 3281832

PROMO GET DP.5-15JT Suzuki Baru 5’ThPU/ APV/Splash/Estilo Dll/Ertiga 70002191

SPLASH 2,3Jtan APV 2,5Jtan ERTIGA 2,1Jtan Hub:031-83009560/081231419958

Carry Box1.0 Putih’01 L opr krd 27jt 1.468.000x18bl 33097621/ 082141930011

PROMO SUZUKI All Type DP 22Jtan Ang 2,6Jt Hub: 70412147-31435608

CARRY ARTOMORO TROPER’95 Siver Ac/Tp/Vr Brg Siip 71213001

BALENO’2000 Milenium Tg1 (L) Biru Brg Bagus,Terawat Ac/Tp/Vr 031-70080801 BALENO Th’97 Hitam Audio Istimewa SiapPakai Telp : 03171536826

DJL MURAH Suzuki BALENO’97 Bagus SiapPakai T.70297159 Butuh Uang Segera

SUZUKI CARETA’2002 Silver TP VR 53jt Nego Candi Sidoarjo 70326592

“PROMO”BELI SPLASH KARIMUN. DPTKN 1motor+disc,TRBATAS. 72179200/ 08563135566

J CARRY CARRETA’05 59Jt Ngo Hub B.Yuli Gub.Kertajaya 1G no.22 03172992310

KIJANG SUPER ST 1.8’96 Istw Merah Mtl RC/ AC/TP/DVD/TV H:64jt Ng 031-31190062

FUTURA DRV’2004 Biru Ac TP A/n Sendiri Istimewa 60jtNg 8672174-91758647

SUZUKI GEMPAR!! Ertiga Ang 2,5Jt,APV Dll Bns 3,88% 08123241461 / 70131161

SwishGT2(1500cc)2005 tgn1 builtUp bs Krdt4th70909872 SimpangDarmo PS XI/14

JUAL SUZUKI KATANA Jumbo’88 Biru 4x4 Aktif AC/TP Brg Istw 38jt nego 70331387

ESCUDO’04/05(1.6) SilverMtl Full Var SptBr; Kedurus II/115A 40273087 /71960833

S.KOTRIK’81 Mesin Enak 4x4

CARRY Body’91 Extra Troper VR Bagus Sekali W-Sda H:03183157042 Trosobo-Sda

INNOVA G’05/Innova V’04 UMT 17Jt Ang 3,997.500x47,Avanza G’09 TDP 32Jt Ang 3,274x47 +Kijang LGX Bs ‘2000 A/T TDP 9,5 Ang 2 Hub: 77412537/081703783321

FUTURA PU 1.5 Hitam Th’10 (W-SDA) Tgn1 Spt Baru 031-88249099-081330246499

KARIMUN ‘2000 Istimewa =75jt Cash/ Kredit Dukuh Kupang Timur 7/24 5667723 KATANA’96 BIRU (L) AC/TP Bodi kaleng kndsi istw:08123168681

CARRY STATION 1000 Th’91 Troper (S) Tp/Vr HijauMet Hub:031-91643479

KIJANG KAPSUL LSX Bensin’97 Istimewa Ac Tp Vr Ps 81.5jt SDA 031-72712840

KIJANG’91 Nusa Ac/Tp/Vr Biru Sangat Bagus(W-Sda) 45,5jtNego 031-71526164

KIJANG G’95 (L) TgnI 57Jt Jual Cepat Pondok Mutiara CD-7 SDA 91677086

KJG SPR’90 Perkasa 6Speed AcTpVrBr Cat Msn Bgs 32,5Jt;Nginden IV/31 72009405

AVANZA G’08 Istimewa All Risk TgnI(L) Silver Hrg=129Jt Nego 08155108800

KIJANG LSX’2004 Gold Met a/n Sendiri Jl.Wijayakusuma i-19 Wisma Tropodo Waru

INNOVA’09 J M/T SILV Brg Istw Spt Baru Hrg 159.5Jt Nego 7386035/0811351148

LSX Bsn 1.8 Ac/Tp/4Pwr/Vr’00 & LSX Dsl’97 Hub:Barata Jaya 29 5044958

AVANZA G ‘09 Silver Semolowaru Utr 1/141 70904677 Sangat Mulus

KIJANG KAPSUL’2003 BENSIN Biru Metalik tgn1 (L) Sgt istw 94JT 031 70707500

KIJANG NEW LX DIESEL’02 Body kaleng 6speed:085722650999

TWINCAM 1.6 SE’88 Bagus bs Krdt UM 23jt,Lebak Jaya 1/45A 70741464

AVANZA E VVTi’08 Biru L Tgn Pertama 111jt Waru Hub: 08123614861

AVANZA ’04 Silver Bagus L/D W-SDA Pasir Barat Wedi GdnSDA70162957-0812178 15049

KIJANG G Long 1.5 Ac Dbl’95 Abu2 Met LSby Tgn1 BagusTerawat 082131242982

KJG LSX Dsl’97 AcDbl/Tp/Vr HijauMet Trwt; Wisma Ind N-9 Wonorejo Rkt 70178089

AVANZA’07 VVTi TgnI BiruTua Mtl Istw Spt Br; Kedurus II/115A 40273087/ 71960833

KIJANG JANTAN’91 Abu2Met AcDbl/Tp/Vr Hub:Jl.Pucang Anom V/49 71087660 J.NEW Corolla’00 Tgn2 Pemilik Siap Pakai 085231231229 Perum GSN i4/11 Pakal

DIJUAL KIJANG INNOVA Diesel Th’2006 Type V Harga:180jt Hub:031-72009891

LGX DSL’01 W cat asli hijau met mulus istimewa 111jt 085738322058 BU

STARLET SEG’97 Turbo Look LrDlm Ors Cat Ac/Tp/Vr/Ps/Pw,Mnyar Sabrangan IV/31

FORSA’88 PMK ORSINIL L/D Sgt bgs 30jt: Ry.kundi38A(tmr psr wdgasri)71697325

NEW AVANZA,Innv,Frtnr,Yaris Bng0% 3th Krd1-5Th Byr DP LgsKrm BsTT 70315681

APV X’2004 4BanBr 4Pw PsCl Vr DVD Ac Dbl Merah Met 91Ng 08585098934892126148

GREAT COROLA SEG’95 FvarBiruMetTrwt K.Na wawiRt6Rw1 35A PjkGdonganWdungAsri

KUDA Super Exceed Bsn’99 Merah Met Ors Cat Jl.Pucang Anom V/47 70458447

CARRY’87 (L) Troper Mata Kucing Karoseri Piala Mas 10,7jt 70793539

L-300 PU’08PSTPOrsCatIstwJl.Pandegiling 318-III Sblh BRI 08113300734

KARIMUN ESTILO VXi Abu Mtl 08 (B) Ori Km Sdkt 90jtNG 087855338399/72072778

KIJANG LGX Diesel th 98 Merah TGN1 HRG 94 Jt Nego. Kenjeran 70131550

MITS KUDA’01 Diesel Ac/Tp/Vr/Pw/Cl Merah 80JtNego Hub: 71156651

CARRY’85 Hitam STW 17,5Ng,Perum Taman Jenggala Jl.Urip Sumoharjo 95 Sda.TP

Gret Corolla SE’93 1.3W-Sda AcTpVrPs BgsS. Pakai 55Ng Kenjeran206 70066206

TYT KIJANG SUPER Pick Up’90 Biru VR (33Jt) Nego Hub:78444465

KJG SPRNUSA MDL GRAND’96 AKR 1.8 AcDbl/rtVr ist L/D 67jtng:72314464 juanda

***KJG INNOVA ‘2007 Hitam*** Harga Nego 031-83919192

HONDA HONDA GL MAX’91 BAGUS Nego Hub: 031-71414405

HONDASUPRA X125 Disc Th’2006 Pjk Panjang Hitam 031-60230123,08175133388

Ulung78;28 Gran95;32 Leg2’02;36 Smas Cw04;42 KrsmX+SprX125’06. 70635576

SUPRA FIT New Barang’2006 Cakram Tgn1 Barang Lengkap Istw 5,6JtNg 77821235

NEW REVO 2011 (7,9) + BLADE 2009 CW (7,3) orisinil a/n sendiri:03170240090

GREN’94 CG 125’76 Olong’76 Cristal’95 Tornado’96 Alfa’90 Karah-57 T.78020013

CB’73 MdfFull 5,5 CB’82 Mdf 3,8 Ulung ’97+80 Ors 2,9:Dinoyo 10/6A(Tia) 4sore

SUPRA FIT 2005 Tgn1 (4,75Jt) Cepat BU; Banyu Urip Kidul 1A/31 08564 6500444

HONDA GL MAX’84 2,5Jt & Honda CB’72 Rangka +Mesin+Surat Lgkp 1,5Jt 72021119 MEGA PRO NEW’06 CW,Vario07,Revo 08,Fit 06,Fit05.TnggilisLama 4/46 71125943

CB KenalpotTigerUFO VelgVenom Cakram 3.5jtRkt MnglJl.Ky Satari4/47 71317865

TIMOR TIMOR’97 Ac/Tp/Vr/Br/Pw/Ps Mobil Bagus 41Jt Bs Krd;Nginden IV/31 72009405

TAFT GT 4x4’94 HitamMet Tg1 PjkBaru,Or gCat;KarangWismo III/21 081332157581

TRUCK

KAWASAKI Athlete Sport’2008 Bagus= 6.2jt Jl.Kaliwaron 50-B 031-70220086

SUZUKI SMASH SR CW’2008 Tgn1 Kond.Sgt Istw (7,2Jt)Jl.Ampel Gading No.7 71077696

JUAL SUZUKI THUNDER’05 Siap Pakai 4,9Jt(Nego) Candi Sda Hub:082109027029

SUZUKI TORNADO GS’2001 Reting, Klakson, Dobel Nyala Semua 2,3Jt 03191374196

JUAL MITSUBISHI COLT Disel ‘2010 125PS 71331210/ 081287870883/ 082131251950

COLT DIESEL’89 B.Doble 56JtNg.BabatanPra tama 19 BB 49 Wyg Sby 081333362569

TRUCK DYNA’10 Bulan 12 4 Roda 110ST Bak Besi Hub:81910777-77777906

GRAND MAX 1.3D’11 31x3,075jt,Peugeot 306’98 =18x1,233jt DP-Ngo 0341-7366362

YAMAHA SCORPIO Th’2011 Pagesangan IA/47 Hub:70328786

NEW VEGA ZR ‘2012 & HONDA Revo Abs CW ‘2011 Istimewa 031-77768887

MIO’2012 Hitam (W) 10,5Jt & MIO’2010Putih 9,5Jt NEGO Telp.081231679696

VEGA LATIN’08+ZR’10 Mio Soul’10+ Sporty ’10 Fiz’97 Revo’08 3898301/ 77660886 JUPITER’01=4,250+SkyWaveCW’09= 6,8Ng Jl.Kenanga No.11 Gedangan Sda 28827054

MIO Sporty Putih tgn1 cat ori+C70 th79 merah bu ptemon 3A/110 081235064111

YAMAHA PaketMurah,Prs15mnt LgsKrm Robi 031 83917162/085730234330 R.All Stock

YAMAHA YASI’69 & YB’68 Twin Khusus Penggemar Hub:81910777/77777906

YMH VIXION’09 Hitam(L)Hub:KrPilang Gg.Melati No.9 71765925- 087855517632

PAKET AUDIO 1100 DVD 400 alarm 200 KC film silver 200 3m700 htm 100 panggilan-telp:8479926/71619035.BB.31754D05

MOBIL DISEWAKAN

XENIA Xi’08/09 N-Kta Orisinil L/D KM. sedkt (Wnt)Jrg Pkai 7644495/472974(TP)

ESPASS 97 BIRU1.6 SprVanBdKlg AC,TP, Ban, PjkBr 45JtNg 6676904/082132448824

Zbr ESPASS ZL1.3”03(N)Slvr ACDb/ Ban Br /VR/ DVDMP3 60Jt 081945177702/ 7573233

DAIHATSU TARUNA CX “00 (Plat N) Merah Ori Luar Dalam 87Jt (0341)446 9192

D.XENIA Xi FAMILY 2008 Tgn1 Hrg 113,5JtNg 0858 554 888 32

ESPASS 1.3CC 96 Merah (N) AC/TP/VR Body Kaleng Istmw Hrg Nego 0341-7788073

HONDA GRAND CIVIC’91 HTM AC/VR/Ban 4Br Pajak Pnjg CD Mulus 08123279440 / 6383383

CRV 2.0 M/T 2008 HITAM Full Ors:Jl.Ta man Borobudur No.5 Tlp (0341) 5439059

CIELO TH94 (N-KOTA) VR17 Audio Hijau Ori Nego Hub:Klayatan 3/10 T 765 9736

STREAM 1.7 AT Silver Full Variasi, Audio,R17,Istw 03418643942

Djl GEROBAK TRISEDA 2011 Bgs. S.Pakai anSndr.TOKO TAMYIS Raya Tenggilis129

MOTOR DICARI

NEW STREAM 1.7 M/T 2005 Silverstone (L) Tgn1,Sgt Istw Buktikn 0341-2818181

NEW CIVIC VTIS AT 2001 Komplit Ist Skl 119JtC/Krd :RayaJantiBarat7 346089

ANDA JUAL SEPEDA MOTOR? Jl.Gembong Sawah Barat 63 Sby 70526617/3715147

VARIASI/SALON MOBIL

Alfa94=18 Sigma01=21 Bravo97=1 Prima 89=24 Crystal94=18 GX95=17 72430667

ANDA JUAL MOBIL!! Sgl Merk/Thn/Kond. Bayar Tunai 081330020099/031-72419559

TAFT GT INDEPENDENT 97Hijau N-KT Ban 31 Audio Klg 95Jt 082142819851/9 119086

MOCHIN

DCR Bbrp Unit Sedan DlmKondisi Apapun/ Rusak HrgMax5jt 08880500329940359547

ZEBRA1.3’91 PU N-Kt & DX’83 N-Kt AC/ TP/VR 0341 319 1133 / 081 9448 93739

TERIOS TX 2011 PUTIH (N-KT)Tg1 Dr Br. Opr Krdt 60JtNG.SdhByr 18x 082330057999

MOBIL DICARI

GRAN MAX th2009 Pick Up Hitam Istimewa Ors KM44rb Hrg 72Jt 0341- 703 1939

YAMAHA

TRUCK ISUZU BISON’93 Full Box Bagus Hub:RAT XIII/1 70655558

XENIA Li’04 Asli(N-kt) AC/VR/eltrk mirror coklat md,ban br istmw T.7699845

ESPASS97 1.6SUPERVAN(L)Mrh AC/TP/ VR 43,5 Ontoseno2/8A 2813272/ 081252346863

2Unit DumpTruck DYNA 130HT 6Roda (L) 2011 PjkBr SiapJln 085748187189/ 28842376

ESPASS SLIDING Istw TH96 ACDoble,VR, Ungu Met (N-MLG) 46JtNg 0856 4962 8899

MIO SOUL’08 Tg1 SilverW-SDA BrgBgs(7,8Jt) Jl.Sidorame6Sblh Masjid081703500929

JEEP

BODITEAC’94 Biru W Sda Btl2 Ist Tdk Kcewa 081 334 222 141 NEGO

KAWASAKI

KREDIT MOBIL CARI SENDIRI, Thn 91-99: kredit s/d 3th.Thn 2000 keatas kredit s/d 4th,Hub:031-70080050 / 70080011

TERIOS TX’08 Hitam NKota 157JtNEGO Tgn1 Servis Astra 8178872 / 08125251667

DI JUAL NINJA 250 R Hitam Doff. Orsinil Cat, Harga Nego. Hub: 081232037888

MOBIL LAIN-LAIN

KREDIT MOBIL BEKAS BS CARI SENDIRI. Hub: 71195447/081333008287/08165436792

ESPASS ZSX ACDBL/ZLX 03.Tg1 FULVAR an Sdr H:JL.Masjid 115 Psr SINGOSARI BU

DISC GEDE ProsCpt Xnia 28Jt,Luxio 21Jt,Tri os32,GMax10Jt 082131930990/9572750

MIO CW SPORTY th 2010 Putih 8,5Jt NEGO. Hub: 087851366661

DAIHATSU

KIJANG LSX 1.8EFi’00 DresUp AcDbl VrTpCl Bagus&Terawat 98jtNg 031-70788900

KATANA’91 AC/TP/VR Jl.Sentana 93 Gedangan 70132540 BU

TOYOTA

KIJANG SUPER TH’93 Power Stering, Ac,Vr,Audio BU Hub:031-91911012

GREAT COROLLA’94 Audio TV Power VR16 (W)Abu2Met An.Sdri 70jtNg 08123097040

APV(GL)’05 An Sendiri Coklat Mtlk 87Jt Pjk Baru 081332737675 Kedinding

KIJANG LX’03 Tg1 Biru Met AcVrPs FulAudio; Semolowaru Utr 8/15 031-34099992

KIJANG LGX’2004 Plat-L 132Jt & APV Delvan’2006 Putih (L) 69Jt 087855221777

MOTOR DIJUAL

H.16,5Jt Hub: 031-71201736 Cpt

KIJANG SUPER Nusa’94 Ps/Pw Hub:Kenongosari 30 Pplegi 70812554

GRAND EXTRA 1.8’96 AC dbl/TP/VR Mobil Bgs.King Safira A6/15 Sda 031-71003805

FUTURA 1.5 Realvan ‘2001 Biru (W) Puri Indah U-26 Sidoarjo 72057057

Esteem 1.300cc th’91 bs krdt 3th 70909872 Simpang Darmo PS XI/14

KIJANG LGX 02 1.8cc AcDbl/TP/Pjk bru 110Jt Nego 03172056567/081216916979

COROLLA DX Pmk’81 AcRT Vr An Sdr Pjk Baru Kond Bagus 082132949969-81668869

KATANA SJ410 4x4’89Aktif L Hitam Ac CD MP4 Audio 44jtNg 8702798-085748 046481

AVANZA E’2011 Silver (W-SDA Kota) Bagus 99% Watasa AM1/10-B 031-70741234

DJAMIN TRMURAH Estilo112,5Jt/Disc24Jt Splash,APV,SX4,Swift,Ertiga 77898660

68jt Hub:083849720206 Gresik

KIJANG LSX’02 Silver Met Ac Tp Vr Ps Pajak Baru S.Pakai 77660559 Rungkut

LGX’03 Bensin 1.8Hitam Hrg:133jtNg GriyoWageAsri 2 AD-4(waru)031-70303188

CARETA ‘06 BIRU PLAT SBY

KIJANG Super’89 Barang Istimewa No Kropos Hub:70804473-0816500951

KIJANG PICK UP’96 putih bagus skl 47.5 jtNG 081357377066/70718719 gresik

DPTKN DISC BSR PmblianAPV& Splash BlnIni DpRgn AngMrh 70451012/08121 6044049

KJG Spr G 1.8Nusa’96 Short Ac/Tp/Vr/Ps PjkBr 58,5Ng;Pawiyatan 15A 31312202

*PROMO*ESTILO 112.5jt/Disc24jt,Splsh APV PU15 ERTIGA ;72915637-087855794999

FUTURA 1.5 Pick Up Mega Cargo’02 Hitam, Original Hrg:48JtNego 031-91699368

AVANZA G Vvti 07 silver met KM sdkt spt baru a/nsndr mleto42. 087854153494

Mitsh Lanser’91 TP/AC Dingin Remote VR 39Jt Sambikerep RT12 RW4 085850146678

COLT.T.PU’75 Cat Br Mls 16,5jt Nego B.Merisi Sel Airdas 26C 082228028059

(www.kaygroup.web.id) SEWA New ELF / Tyt Seat 11,13,18 & Camry’05 03177765027

KATANA GX’97MerahAcTpVrOrsCatJl.Pande giling 318-III Sblh BRI 08113300734

L-300 Pick Up Th’2005

MOTOR DIJUAL

DJL KJG LGX 1800CC’00 silverGold ist 90% ori L/D PjkBr 107jtNg 03172366829

L300 Pick Up’00 Akh STNK+KIR Baru (65Jt) Bisa Tukar Spd Motor 087853637606

FORSA GLX’89(L)AcDingin TP VrPW Em Ban Baru 32jt RktMngl Hrp B-25 70032339

MITS GRANDIA DIESEL’02 Hitam manual kond istw s.pakai (L)STNK Pjg:72389555

LEBARAN BERSAMA . . . . . .. . ......... . . . . .. . . 1X25

IRRA Termurah Innova’12 Luxio AVZ Gran max P.Up+Sopir 70642177-081357852575

KATANA’89 Brg Siap Pakai Ac/Tp/Vr H.30JtNg 78197040/71194512.

LGX DIESEL’99 (L Asli)TGN1 dr baru Pjk Baru ISTW Full Variasi 03134450992

MAZDA

SUZUKI Katana Country’94 Ps/Vr/Ac STNK panjang,47jtNego Hub: 08123212689

L-300 Pick Up’96 Jl.Semampir Indah No.18 031-31338797/082131113979

L300’09 Pick Up Istw Plat(N-Prob)118Jt Hub:085732797203 Bs TT/Kredit

ISUZU BARU panther bnga 0% ELF/Giga Dp ringan 03140271215 / 081217217915

Hub: 77987478

MOBIL DIJUAL

ISUZU

TARUNA FGX’02 AcDblTpVrPs BanBr Brg Trwt; Ry.Semampir98 Bs TT/Krdt 34099992

HYUNDAI MATRIX’04 Manual Hijau Muda (L) An.Sdri H: 081397230322/087 81128838

NEW PICANTO,Rio, Sportage Krd s.d 5th

4x4 Full (W-Sda) Long Hub:031-34340799

CRV’2002 A/T HijauMet(W)AnSdri SgtBgs &Trwt 120jtJl.Tenis SDA 031-70089513

HILIEN Th’90

ATOZ’03 Silver 75Jt Dp24Jt Ang 1,992x35 Hub:Petemon Barat 160 71482908

JAZZ MATIC’04SILVERTGN2MULUS(L)109JT BISA KREDIT DP30JT H:081217690069

Spanten Dp20Jt @1,7 x 3. 72720120

ZEBRA Troper ‘95 AC Dngn ORS Luar Dlm Milik Prbdi Hub Cepat 085852049414 OPER KRDT ESPASS PU 3WAY+

HYUNDAI SANTAFE’01(72Jt)& Hynd Accent GLS’00(55Jt) 77908486-081803170762

ESPASS’99 Akhir SuperVan 1.6 L-SBY Abu2 met KondisiBagus 45jt 031-70068869

ATOZ’05 An Sdri Hitam+INNOVA G’05 Hitam H:Jagir Wonokromo 40 T.082143801785

JAZZ ‘07 IDSI AT (PJK BARU)

PANTHER LV’03 Biru Barang Bagus 118Jt 77305192/085231727835 Tnp Perantara

Tgn1 Silver CIAMIK Hub:031-70119234

ESPAS FULBOX Alm’05 BrgBgsOrs BsT DP 14,5Jt @1,265Rbx35 71996466// 081230806970

ATOZ GLS’04(L)Hitam Pajak Baru Kondisi Masih Orisinil &Sgt Bagus 70760824

HOLDEN CAMIRA’84 (L)kaleng TOTAL Ac/ Tp/Vr 9.5jtng.Mulyorejo tgh19 78224549

HIJET TH’85 PJK BARU(L) NoRangka Ada 081235246963

HOLDEN

XENIA Li DLX VVTi’08 Coklat Md,Tgn1 105jt, Hub: 31225637

GETZ’04 Matic(L) Silver Kondisi Bagus Tgn1 PajakBaru 92Jt Nego 0811377450

HIGRADE’94 An.Sdri MerahMet Trwt;K. Nawa wi Rt6Rw1 35A PjkGedonganWadung Asri

ZEBRA 1.3’90 2Unit STW Bdy Tek 12,5Jtan Bdi Msn Bgs Hijau+Biru 082141286729 TARUNA CSX’01 Akhir(W) AC/Tape/VR Biru Met a/n.sdri 98jtNego 031-71195566

JUAL SUKU CADANG Mobil Korea”53 Motor” Tlp:(031) 34558853/77706153/5314270

DIJUAL HIJET Th’84 STNK Pajak Hidup Hub:031-72800159/0852.3551.9614

HYUNDAI

HONDA CRV AT 2000 Komplit Istimewa 115JtC/Krdt:Raya Janti Barat 7 346089

DICARI SEGALA MERK SEPEDA MOTOR. Harga O.K.E. Hub: 031-72009479

71336090/081234400030 Dlm/Lr.Kota Sgl Merk+Th Rusak Oke;Bumiarjo 5/38

CIELO VTEC’96 Hijau Met Ors L/D Audio TV (N) 80Jt Nego 082 33 13 999 04

JAZZ 07 MMC, M/T Istimewa (N-Kab) An.Sdri,TP,KM Sedikit 081 334 626 915

Dgn/Tnp Driver Avz/Apv250/Xnia/Gmax 225/24jam MANDIRI RENT 70914123, 5660950

RADEN AYU PUTRI MTR Cr Spd Mtr Sgala Merk Hrg Tinggi 34664555/083854806191

100Rb MRH Kjg,Pthr,APV,Xna,Lxio+Sopir ”HALIM” 5013744/70102636 PinBB 27604FDB

DICARI MOTOR KAWASAKI KAZE’R KONDI-

ACCORD 84 ORIGINAL Luar Dlm Tgn1 Beli

SI BAGUS TH.2000-2001 082131869248

Mulai Baru Antik 55JtNg 0341-8913590

PERSEWAAN Mobil & Sopir Murah Sby Hub:081357194489/087854773029

RENT Tc MOBIL+SOPIR SABAR150rb Hub: 031 92031438/ 081357138822 Pinbb 29056106

CM 100RB New Avanza,Xenia+Sopir,Bs Drop ”ACH.DONIE” 72886522 / 081515117522

“PASTIMURA” Rent Car Avanza, Xenia, Dll Hub: 081357602588 / 087854108444

TERIMA CARTERAN MOBIL Hub: P.JACK HANDOKO Telp: 031-71346238 / 081357150488

LX 88 (N) HITAM AC/CD/VR IntrOrs Bdy Klng Istmewa 46Jt 081233214030/7367384

HONDA PRESTIGE 87 AC/TP/VR/PS/EM SiapPake 29Jt Jl.Arumdalu 7 Bedali Lawang

MALANG

MOBIL DIJUAL HYUNDAI

BMW BMW 318 Th.90,BMW 528 Th.97 Antik Full Original Jual Cpt BU 087881604507

Jual CHERY QQ’07 Murah 55Nego PW PS VR Rmt ACdingin No Pnjg 0888 09499 659

BMW 318i E46MTCTriptonc 2000 ORI Htm Met N-Kt NoCtk 125Jt 0811128058/ 7799422

NGAPAIN BEKAS ?!?! Kalo H.AVEGA Baru Cuma 100Jtan/Angs.2,2Jt (0341)8678642

CHEVROLET ALLNEWCAPTIVA Spark AveoSnc Trail Blzr 10Pbl1 Bns Kf Lmar 9059888/ 082141984999

ISUZU PANTHER’95 ACdbl RPM Audio Brg Istimewa 081 336 00 8477

LIHAT HAL 14


14

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

PANTHER NEW-HIGRADE’98 Ors L/D Tera wat Istw Skl 212 0246 / 0857 325 08064

PANTHER GRAND DELUXE 96 PW,SL,PS, ACDb, TP,CD 66Jt 081233779696/081556 446663

MAZDA

PEUGEOT

MAZDA Interplay’90 AC DVD VR CL Loc Rmt PW PS (Hijau)38JtNego 081335838787

PEUGEOT 306’98 Hitam(N-kt)Orisinil L/D 47jt Nego 081235609157/0341-7578597

MZD 323 Elite86 AC/PW/RT/CL/EM Faktur L Pjk Mt 2Th MsnOK 20Jt 085646433764

PANTHER Hi SPORTY 97AKhir Komplit Istw Ors 79JtC/Krd:RayaJantiBrt 7 346089

MERCEDES J.CPT SEDAN MERCY C200 1996 (N) 085 232 798 869/081 615 894 788

PANTHER LS 2.5 TH2002 Komplit Istw 125JtCash/Krd:Raya Janti Barat 7 346089

Dijual Panther Grand Touring Plat N Th2004 Merah 155Jt Nego 54 34 535

PANTHER GRAND ROYAL 2.5 “97Akhir Komplit IstSkl 79Jt:RayaJantiBrt7 346089

PANTHER P.UP 05 Bak 3Way AC (L) 75Jt Nego 0341-2327490

KIA

MITSUBISHI GALLANT HIU “00,TV,VR18,HID,LED Ori Istw Tgn1 7805100 - 0852.3333.0019

DP RINGAN!!Pajero Sport Outlander Mirage H:Rosyad 0341-3148135/081233772758

COLT T120SS PU 2004 Asli-N Ori Cat Biru 56,5Jt 0341-9322536 / 087759834928

NISSAN X-TRAIL 2006 STT (N) Pajak Baru Ori A/T Abu2 Met Hub:Klayatan 3/10 7659736

919 7 666 / 081 333 136 812

NISSAN X-TRAIL ST A/T 05 Silver 0341-7702400/081334772400

CARRENS 2 2005 FULLVAR TV,VR16 Spt Baru Tgn1 7805100 / 0852.3333.0019

Djl Cpt Picanto 08 Biru Mud.Met.PW, Foglamp, Istmw,Pjk Pjg 96Jt 081233544777

NISSAN READY G.LIVINA Juke March Evalia DoorPrzeBlnIni 081334350700/7365709

OPEL

KOST

SZK DISC 20Jt APV Arena,Splash,Karimun, SX4 ReadyStock 7307999/081252033363

DPTKN DISKON BESARPmbelian APV& KarimunEstilo BlnIni,Inden ERTIGA LbhCpt DP LbhRngan AngMrah 2327678/ 082142193328

SWIFT 09 PUTIH(N) Tgn1 Pajak Baru 138,5Jt Nego ISTIMEWA 9055288/ 08123381113 SX4 ROAD M/T TH08 (N-Kota) Tgn1 Pajak Baru Wrn Oranye Istimewa 03419355567

CARRY STATION WAGON 88 IstSkl 29Jt:RayaJantiBarat 7 346089

ESCUDO 1.6 TH2004 Komplit IstSkl 124JtCash/Krd:Raya Janti Barat 7 T 346089

DIKONT Rumah T.36 Perum Graha Indah E/10 Medayu Utr XVII 2kt 08179324847

TANAH DIJUAL

RUKO DIJUAL

J RMH+TKO Pjk Dpn Strgs 10x20SHM PRM TPL1/B1 waru sda 8557486/ 085733825999

J.CPT RMH di Gedangan Lb.75m Lt.240m Srt Petok D 160jt Nego&Rmh Tingkat SHM 350jt Nego 031310207572&08165480592

RUKO DIKONTRAKKAN

RUMAH DIKONTRAKKAN RMH Kutisari Indh SelI/89 uk9x20 1300 Watt 3KT 1KPrt 2KM Grsi 70575912 18Jt Ng

DIKONT Rmh 2Ktdr Di Bendul Merisi SekolahanHub:77500178

DISEWAKAN RUKO Jl.Rungkut Gunung Anyar Jaya Lantai 2 ,Hubungi 81610689

STAND DIKONTRAKKAN Oper Kontrak STAN Murah Dekat Kampus WM JL.Mojopahit No.1 Hub.082140838227

TANAH DIJUAL jual tanah kav siap bangun ukuran 6x12 harga 37jt hub no ini 081703247230

RMH SHM RungkutMapanTimur 6/EE-02 Lt 188m2 4Kt 2KmStrgs 081216718695/ 77028625

JUAL Rmh Pojok Di KENDANGSARI 130Jt PasUK.8x9M Petok (D) 031-31251070

JUAL RMH Puri Mas Jl.Ubud F14 No.3, 6x12 =350Jt Hub:77958053/087852292408

DIJUAL/DIKONT RUMAH Ploso V/30C Sby 3898675 -81573886

RMH LT/LB 350/250m2 Kutisari Sel.2/47 Sby 60229770/0811317281/082140638797

RUMAH DIKONTRAKKAN Dkont STRATEGIS BU Manyar Krtoarjo cck u/Kntor/ Rmh/Usaha 72433116-71686023

Dikont.Keluarga Muslim Ada Garasi Mobil 20Jt/2th Menur I/54 Hub.085730593399

SURABAYA SELATAN RUMAH DIJUAL

STAND DIJUAL J/Kont Stand 3,5x4 di jln raya blkg RoyalPlaza strgs 72696227/08121788723

RUMAH DIJUAL

TEMPAT USAHA LAIN RUANG u/Kantor 3x10m Prapen Indah II Dpn Camat 20Jt NG/th. 081803001073

PRIME PARK RESIDENCE Krian UM:Hny 15Jt Diang: 6x,Ang900Rb,Bbs BPHTB,KPR BBN Jln9m, 1Gate 81508250-71448455-70200255

PTR Ready Stock/Siap Bgun,Tngah Kota SDA UM1=7,5jt 03181411021/ 03177316526

RMH Uk:7x13=T.38(220Jt Khs Bln ini)

SURABAYA BARAT

Dijual SOLUNA 2002,N Kota,Silver,Hrga 82jt/Ng Tlp:7580709/081333107899

Dijual Cepat Kijang LGX’04 1.8 N Asli Brg Istmw Hrg Nego.Hub:08123366304

STARLET’89 Putih,S.pake PW,AC,TP,VR No.Pjg a/n Sdr N Kota 40Jt 324366

Innova Bensin G’05 Silver N Sgt Istw Jrg Pakai 081 555 69 55 69

KIJANG KRISTA Diesel 2002 Istimewa Tgn1 0341 - 7576 902

ALLNEW COROLLA 96 (N) Hitam Tgn1 Msh 110.000 KM SiapPakai Nego 087759983175

RUMAH DIJUAL GRAHA TANJUNGAN ASRI Driyorejo H80Jtan UM:Hny 8,5Jt Diang6x, Ang 700Rban, Subsdi Bng7,5%Flat72924306-77514526 -70201343

J.CPT!RMH 6x12,2KT,PLN,HGB 135Jt NG. Ci-

J RMH Bukit Palma E2/53 Citraland Lt/lb 72/54 HRG 400jt. 081230009092 Deni

1Kmr Utm +Kmr Mandi,3Kmr+2K.Mandi Luar, 2Garasi, R.Tamu,R.Mkn,Teras, PLN4400 +PDAM & Sumur Hub: 081803032431 TP

DIJUAL RUMAH 9X15 Babatan Pratama BB 36 Hub: 77110018

COROLLA TH97 (N) Hijau Hub 0341)763 4700

RMH TMN PNDOK LEGI III U/14 2LT,5KT, 4KM, Dkt BungurAsi 31000255/ 081231281955

AUTOPRO GRAHA ASRI SUKODONO . . . . . . . . . . . .1X40 . . . . .

RMHbr Mnmalis 5x14fuldek faslkp Setro Baru Utr XII/25 77535474/085655337003

J.RMH T36/66Renov, SHM,1Ktr,2Kt,1Km, Gading Indah Regency/Kenjr 085851045777

MALANG

SENGKALING RESIDENCE TpJlRy Sengkaling T36 134Jt 081331238335/08775 9924773

“AMERTA RESIDENCE” UM 1,5Jt Dkt Wisata Wendit, Bandara 0341-9007393/ 2823649

KOST

MEDINA Trm Kos Harian 25Rb,Bln.250Rb dkt Kanjuruhan Janti Brt A/5 805471/220 4644/087859493331/08123384474

STRGS VilageGML BlkDPRDbatu UM8Jt Bs Kdt 15th Bng9.75SHM Disc20/1Gate 9287600

JL MRH prumTIRTASANI II krnglo tp47.5 lt129,170jt/TT panter97 081945138579

JUAL BU Rumah Puri Dieng Mas Malang Sblh Taman Doa Emanuel Hub 081359841377

RUMAH DIJUAL DE CLUSTER SEGA Sisa2Unt Mnmls Exclsv, FulPrabot T40 Dkt GDG DPMnim 9683777

JUAL RMH SHM LT.175 LB112m Jl.Raya Tebo Selatan 249 Strgis 0341-8680229 TP

RMHKOS 300Jt dpn UB n Swjjr 10kt/275jt bs KPR.bns isi rmh lkp 081333227584

Jln Poros Dekat UNmer MOG Dieng Plaza Bs Jamsostek &BPTARUM UM 5Jtan + Bonus BB Fren 0341 777 0229 / 535 0292

RMH TLK CENDRAWASIHARJOSARI+TNH Ls542m2 Karangploso/ Bocek MLG 03414404765

BU RMH 2Lt,Bgs S.Huni LT275 LB350,SHM Stgs DktPasar,Sklh,Univ 087859240040

JUAL RMH Jl.Mertojoyo Blok B DNY LT70 LB45 KT2,KM1,PLN1300W,PAM,SHM 29 45860

SULFAT SELATAN Regency Hunian Mewah Tengah Kota Tp45/101 2822939/ 7730925

Rmh Br Tp.56 Angs.1,4jtan Slm 6Th,Jln 6m 7562757/081555680683

Jl.Rmh Mungil Prum.Tidar Villa Krngwi doro ,LT.120M2 LB.200M2 0341 550134 TP

RMH LAWANG VIEW Kav A30 Lt271m2/ Lb 150m2 HRG:850Jt. 08123027256/089 92802818

RMH KOST+ISI. Raja Basa I Lt292/Lb 200 HRG:1,750M. 08123027256/ 08992802818

J RMH Tgh Kt Mlg BgnBr/Mewah 6KT (KmDlm) Grs Muat 6Mbl Hrg:3,5M Jl.Menur Utara No19 Lowokwaru-Mlg T081280251900

Djl Cpt Rmh,SHM,Lt.94M,145jt Nego Bandulan Gg8,Hub:0341-702 89 98

*SAWOJAJAR INSIDE*Dijual Rumah, Rumah B

CLUSTER NIRWANA Pandanwangi Lok.

GRAHA TANJUNGAN ASRI Driyorejo UM8jtan Angs 700rb BNG 7,5% Flat Pasti ACC 71984618/085733564880/71703596/8 1852120

TANAH DIJUAL TNH&RMH Ls136M PLN,PDAM Lbr Jl.12M Gemol Kali 44 78097676/085851240789 NEGO AUTOPRO GOLDEN BERRY . . . . . . ... . . . . . . . .1X40 . . . .

RMH SHMLT108 LB80 Grs A.Yani.Sidomulyo II/17 Blmbng 275Jt 474550/08123225239

SENGKALING REGENCY Cluster Lt98/Lb56.SHM 2KT 265jt SMS 081333390809Lok.Nymn

Tgh.Kota (Sulfat) Hrg.185jtan 9606096

TIDAR GIRI PALMA 50/75 SHM Bs KPR

RMH BARU Perum Puri Bunga 21

UB,Poltek,Unmuh.LT.143,LB.72,3KT.Telp.

Jl.Simp.Candi Panggung(S.Hatta) 5mnt dr PDAM 081389605599

RMH ADA KOLAM RENANG . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . .. . ..

**PERUM GRAHA ASRI SUKODONO** T54 3KT UM:40jt bs diang 10x pgr dpn blkg 70693203,081217635567,8831898 mgg bk

SURABAYA BARAT RUMAH DIJUAL AUTOPRO OMA INDAH MENGANTI . . . . . . . . . .1X40 . . . . . . .

GOLDEN BERRY REGENCY Menganti sudah di huni 100KK,Air bersih,PLN,Sertifikat split,Angsuran 1jtan/thn.Hub:31269508/ 71726197/72481685/72338688

RMH S.HUNI LT273,4KT Walpaper+KM Dlm,2KT,1KM,KlmRng Dome,Grs4Mbl New Piranha Rsdc|083834836917,0821 31910018

AUTOPRO PURI ASTA . . . . . . . . . . . . . .1X40 . . . . . . ..

AUTOPRO RMH SIAP HUNI . . . . . . . . . . 1X40 .. .......

RMH TGH KT SHM BARUMUN 2.Ex.Mahakam LT120 LB140 Kmr5 Garasi 0812 3301 3333

TANAH DIJUAL Djl TANAH Bukit Dieng Ls.300M 1,8Jt/M 08885801173/081334789052

J.TNH KAV Dkt Lap.Kanjuruhan & TNH KAV di SUkun Kpjn Hrg Nego 962 3345

KAV MRH MULAI 17JT DktKTR.TRPADU LT65,102,90,116 PETOK D JlPAV,Got 4442546

TNH SHM7 Kpl Ls200-375m2/Kpl Prm Pndk Alam Sigura 081 334 604 999 Non SMS

TIDAR GIRI PALMA 150m2 SHM 165Juta Nego 081 23500 8789

DIJUAL CEPAT TP Tanah+Bangunan Lt: 365m2 Lb:300m2 SHM.Jl Puntodewo No.6 Mlg 081.5555.6562/0341-552870

DJUAL TANAH SHM 519m2 Cluster Sebelah MATOS 081 7388 149

VILLA DIKONTRAKKAN SEWA VILLA 10kmr.k.Renang haal karaoke. 1jt/hr.Ry.NongkoJajar 081333937999

RUKO DIJUAL Ruko Tidar Sblm Jembatan 4x18 SHM Bisa KPR 800Jt Nego 081 235 0087 89

RUKO KACUK SQUARE Dijual Ruko 3LT(Bonus / LT),SHM: Jl.S.Supriadi 182 Mlg.Parkir Luas(11M),KPR/ Tunai,tmpt Strategis,desain Ruko Mewah 085732994429 1

2

RUKO DIKONTRAKKAN RUKO BARU 2LT 4x14 Strgs Cck Usaha Jl.Warinoi Bunul 17,5Jt/Th 087859840273

Dkont Rko 2Lt Stgis MT Haryono70 Mlg Ramai Mhswa 26Jt/Thn Nego BU 7770033

SIDOARJO RUMAH DIJUAL J.RMH T.36(6x15) TAS 3 Blok J4/28 Renov Full Bang PDAM,110Jt Ng 081330506678

160jt Nego 0341-7737099

RUMAH DIJUAL

55/121 Bisa KPR 0341-942 6600

Ruko WOW,Tinggal 1unit 085732994429

J.CPT RMH Prum OmaView Cemorokandang Blok ED10 LT72 Hrg 130Jt 087859090775

MALANG

SIGURA-GURA INSIDE T55/108

DIJUAL RMH BARU 2Lantai Di Bareng Kulon LT65m LB120m SHM H 081 945 907 869

aru,Minimalis,LT.150,LB.45,Tengah Kota, dkt

RUMAH DIJUAL

RAY WHITE DIENG 57878 FREDY 7565554 IKANPAUS 18C SHM 2Lt Strategis& READY 525Jt

KARANGPLOSO VIEW UM6Jtan (Bs BAPERTARUM,ASABRI JAMSOSTEK) AngsKPR 500RbnFLAT 0341-7363685/08563 566880/08125224213

LOKA PRATAMABululwg T30/36/45 Sbsdi Bng 7,25% Ang700Rb Fxd15Th 805235/ 8160490

Uk.13X24 H.800JT HUB: 087855017779

THE PANORAMA RESIDENCE Lok. Dalam Kota,Dkt Kampus & MATOS Diskon 25Jt 0341-7775030 / 08125224213 / 085646777786

RMH MRH Bgs T66/7x12 Palem Pertiwi Me nganti 3Kt 1Km BU 083849579707/ 77651000 JUAL RUMAH Griya Kencana IH/61 Driyorejo Gresik 70JtNg 08175423384

J.RMH PAGESANGAN ASRI 4/2

COROLLA TWINCAM 1.6SE(W)91 Asli (L) Abu2 Audio 52JtNego 7766565/ 08123365656

RMH SHM Bukit Cemara Tidar L109M Blok G10/4 Hrg Nego 7055132/085791440483

J.CPT RMH Perum Bulog Jl.Kalimantan 55 Buduran Sda 031-92646848/031-81040055

TANAH DIJUAL JUAL CEPAT Tanah Kav 8x14m (AJB) blok H-10 Hrg 50jt Lok.Desa Pepe Betro Sedati SDA 0318668216 / 081331742251

RUKO DIJUAL

TANAH DIJUAL

RUKO PJK SHM 270m2.RyCandi dpn Pbrk Gula RM QuickChicken 5031450/ 087851115222

JUAL TANAH CASH . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 ........

GRESIK

SURABAYA SELATAN

AUTOPRO JL RAYA MENANGGAL . . . . . . . . .. . 1X40 . . . . . . .

*5JT DPTKN AVNZA,INOVA,Rush,Fort unr, VNT, Yaris Bng0% 7702442 PinBB 219527D5

AVANZA 1.5 S “09Akhr Hitam Komplt Ist KM25rb Asli 148Jt:RyJantiBrt7 346089

KRIAN-REGENCY UM 10Jt Angs 40rban/hr, C.House 78622900/81250590/ 71448455 /70699522/ 72554480/ 81027441/ 83800916

AUTOPRO OMA GREEN PARK . . . . . . . . . . . . 1X40 . . . . . . .

OMA GREEN PARK-Jetis Mjkrt Lonching T22,30&36,Lok.Strgs Trnsksi Sept Disk Khs H:031-5669555 , 085748398392,085 745033808

SURABAYA UTARA

** REGENCY ONE **

Gate Garden Dekat Bandara 0818577101

RMH Delta Tiara 6,Dltsri Baru,Cluster 12x22/

PAKAL GREENLAND type 36 UM=17jt (ter batas) PDAM&PLN Hub:78262988- 71702365

tra Psona Budurn C2 No4 085648499940

OPR KONT Bngkl+Isi LokJl.Ry PerNovMsh2Th SdhJln7Th BykPelanggan085748011304

DJL APARTEMEN Di Cito (Arya Duta Residence) 2KT & Villa Di Batu Malang-Jatim LT4000M2 Hub:0811335026

RMH KOST”ORINZA” 08113630704 AC KM +WcDlm SpringBed Almari MjKerja Bentul1/8

TEMPAT USAHA LAIN

DIJUAL/DIKONT RUMAH Uk 5x8 Full Dek Bangunan Baru Jalan Lebar 7M H=180Jt Nego Gunung Anyar Mas C2/4A 083877422727

KOST

J RyBenowo Strg Hook Hdp3Arh Tnh+Bgn S.Pke Cck U.Ush/Rmh/Inves 081231065500

J.TNH 5x10 DiSemambung Aloha,Warung 4x6 081703503499 Kwitansi a/n Sulianto

RUKO DIJUAL

Kost Exclsv/Guest House D’PARAGON Fslts Mewah Ala Apartmen Lok.IjenMulai 150rb/hr-1,5jt/Bl RSV:(0341)8-463-463 www.dparagon.com

APARTEMEN

RMH BARU Mnmalis Jl.LebakTmrAsri 62 SHM (6x15)AtapGlvalum,KusenAlm 818 18386

Puri Suko Asri Lok.Strgs DktCito T38&45 Hny15Unit 03181869166/08563388827

RUMAH DIJUAL

10JT DAPAT All New Avanza/Veloz Ready Stock 0341-7558090/08123187171

DJL TNH SWH Infest Blongpanggang L= 561m2 =75Jt Ngo Petok D 031-83922136 BU Tp

MOJOKERTO

SURABAYA BARAT

PURI ASRI T36 Um 4,3jt Siap Huni, 3Kamar; Mulai 80jtan Hub: 0321-390963

MADURA

TANAH DIJUAL

JUAL RUMAH Ada Indomart DiSampang Madura LT/LB 270/200 Hrg 2M 081332567818

WEDORO ANOM . . . . . .. . . . . .. . . . .. . . . 1X25

BATU RMH 2LT Strategis SHM Lt.240M² Jl.Raya Menanggal No.155 T:031-71114448,7070 7118,082331295357(Dkt Masjid Agung)

OMA INDAH MENGANTI, Lonching T.36 Kreatif,Angs Murah&Ttp,Jaringan PDAM Hub: 031-5669555, 77740300, 08815093958

PURI ASTA TYPE.54 2Th Tanpa Bunga TYPE.36/98 UM 7Jtan Bisa Asabri/Umum Angsuran 500Rb-an Tlp. (031) 5450433-5

RMH READY T60 LT83, 292JtNg,New Piranha Residence Sisa 6 Unit + Disc |0838 34836917,082131910018

RMH SHM Lt1000 Lb±350 PDAmPLN TLP air Panas S.Huni Batu0341-411133/ 0811336484

SUZUKI

DIJUAL VOLVO 83 Type 244 GL VR16 Harga 16JtNego 0341-8913590

SHOGUN125’05 Biru Hitam An Sdri Pajak Pjg 5.5JtNG 965 1707 LS Parman 123

VW

YAMAHA

VW GOLF TH78 Merah(W) VR 25Jt+ COROLLA 78 (N) AC,TP Hijau 22Jt 081336008530

YAMAHA BYSON 2011 BIRU Sprti Baru/ KM1000an/Surat Baru 18,5JtBU 08563523423

VW KODOK 1600 Th.61 AC,RT,V,R Kond. Bgs S.Pake No.Pil Jl.Cpt BU 08885995345

MIO CW MERAH 08 MULUS 9,3Jt Nego 0341-9444717 / 082331199888

JEEP

MOCHIN

LC PRADO TX (B)Tg1 AT Turbo Dsl Silvr 01 Pke04 SRoof OriAntik BsTT 5432345

BELI 1UNITDpt2Unt ALLNEW TOYOTA DP20Jtn, ProsCpt&Mudah 9527552/0853 33399239

VILLA BUKIT TIDAR Lokasi KOTAMADYA Dg View Pegunungan Dkt MATOS & Kampus Mulai 187Jtan 081555925275/0341-9110907

SEWA RMH/VILA 3kmr Argopuro 47 waru & Ry.Ledug Tretes 500rb/hari. 081333937999

Djl RUHA 64m,2KT,4KM,270jt. Jl. Wonorejo Sel 1A. H:8793797 / 087854222062

SUZUKI READY STOCKSplash DP11Jt APV 2Jt Inden ERTIGA 03419568253/ 082141959999

RMH Br Blm Huni T29/68 IMB SHGB BJ. Arum Estate Karanglo88Jt 085 6464 33764

VILLA DIKONTRAKKAN

CARETA ADIPUTRO 97(N-ASLI) Tg2 Hijau Met RC OrsCat SprIstw 49Jt 081231840090

SURABAYA SELATAN

JL Rmh Pucang Anom 62 Strgs UK10x26,5 Cck U/Usaha 78319070/7661558(No.Sms)

ORS ISTW I27JT.H:JL.Masjid 115 Singosari

TYT TWINCAM 1.6 SE Ltd Th91 Biru Tua (N-KOTA) 52,5JtNego Hub: 7800451

KIJANG KRISTA 2.0 BENSIN (N-MALANG) 100Jt Pas H 085331634042 / 0341-7562600

J.TNH KAV.Dadap Kuning Cerme-GRESIK: Tanpa DP @500rb 081216016790/ 31225575

APV ARENA SGX Tg1,Ban 5Bru FULVAR

TAMAN Pondok Jati 14X16,5/Lb 458m2 SHM 5Kt 4Km 2Gdg Grsi 4Mbl. 081235191092

J CPT Ruko5x20;2Lt Stgs Ccku/Ush Jl.RyBara taJaya3i 081901980777-083830687841

DIJUAL STARLET 94 SEG Merah PW,PS,CR,VR HrgNego 085233472342

STARLET 87 INTERIOR Ori CatBr,Bdy Kaleng, VR,TdkKecewa 7805100/08523 3330019

DIKONTRAKKAN RUMAH JL.Semolo Utr 1 No.141 Belakang Hub: 031-70904677

KOST FAS SGT LKP,Murah Gresikan 48 Kapas Krampung 5032338-081217233392

APV TIPE X 2005 Mls Var(L)PjkPjg ACDbBw BiruMet 108Jt 9444717/081230935935

SUZUKI PKT MRHKarimum UM5Jt Splash 15Jt APV20Jt PU Futura1.5 UM11Jt 3199515

VIOS Th2003 Istimewa Ors Cat/Int.Ori KM70rb siap pakai Hub:0341-7022289

Jual Cepat AVANZA G 2009 Silvergold NKota Istmw 134Jt Nego 0341-8488 088

DiJual/Kont Ruko&Gudang Di Ngagel Jaya Selatan 3Lt(5x22) 031-70906528

KOS2AN AC+WC DLM Hrg Mul400Rb PARK.Luas NGAGELMADYA 2/9 5030909 (BLK-Kampus)

J.PENGINPN Htl Jl.Kalimantan9 Sby L.400 Lb.900 23Kmr, 2LtSHGB 2026 IjinLengkp Erwin 081357221958/ Ardhy 08118113809

AMENITY TH90 PUTIH Orsinil L/D AC/ TP/VR (N) Hrg 44Jt H: (0341)54 212 81

Dijual KIJANG Super Thn 96,Putih Pajak(Juli),Hub:0815 556 233 93

AVANZA G 2005 Merah Met Istimewa (Khusus Pemakai)Hrg 117.5Jt 0341-8485647

BU JUAL TANAH Tambak Wedi Tengah Timur Uk 5X12 Hub. 03160880159

KOST

KATANA GX 2001BIRU MET N-Kota Istimewa Ori L/D 64,5Jt 8192233/081235 666798

VOLVO

TRM KOST Fas Lkp,PDAM,270Rb/bl dkt UPN. Medokan Kampung 5 Rkt 085655006000

AVANZA G th2011 tgn1 Silver Ori Kond Istw 147Jt 418 445 / 081 9444 898343

STARLET 93 Abu2 (N) 58,5Jt 085791168917 / 083848234008

Djl CPT BU X-Over’08 Tgn1 (L) Abu2 147.5Jt NG 76 22 789

Jual Tanah 10x20m Di Gunung Anyar Mas & Medokan Ayu Strgs H:082140006641

SURABAYA TIMUR

KATANA 97 GX 54Jt+VISTO 03 AT76Jt Jl.Taman Borobudur Tengah11 TdkSMS 7721133

KIJANG SX’94 Biru Ori Kondisi Bagus Pe makai 58Jt 081333132098/085755103175

STARLET SEG 1.3Merah 91Akh AC,RT,VR, PW, PS,CL Ist 58,5Jt:RyJantiBrt7 346089

OPEL BLAZER DOHC (LT) IstSkl 98 Orsinil 62JtC/Krd:Raya JantiBarat 7 346089

KOST HR/BLN P/W Ac/Non FasLkp BgnBr Aman Km Dlm KupangPanjaan IV/73 70510081

RUMAH DIJUAL

TERIMA KOST Bisa u/ Usaha/Tinggal Jl.Krembangan barat 8 3573655/ 081330175831

SUZUKI JIMNY 4x4 “86 AC/TP Ban ExtraGrip Siap Ofroad 42Jt Hub 0341-7573689

TOYOTA

SUZUKI PROGRAM DISCOUT HEBOH s/d 20Jt APV Arena,Splash,Karimun,SX4 77 73023

SURABAYA PUSAT

SUZUKIAERIO03SilverIstwFvN-KotaHrgNego 7703270/4308289/081234308289

Jual KIA VISTO’01 Silver Hrg Nego 0341

KARIMUN’04 (N) Istw Orisinil Nego 081 931 887720 Tipe GX

OPER KREDIT HAPPY Nexium 150cc Angs 472,500 x 10 DP9,5JtNego H 0341-369708

MOBIL DISEWAKAN

SIDOARJO

EAGLE: AVANZ200Rb Inov 300Rb Travel Mlg-Juanda Sby PP 60Rb 556600 / 3181199

MOTOR DIJUAL

SUZUKI

MOTOR DIJUAL

SHOGUN 125 Tahun’2004 Bagus=3.9jt Jl.Kaliwaron 50-B 031-70220086

HONDA

KEDIRI

REVO ABS 2009/10 7.5Jt SUPRAFIT’S 2007 5jt SMASH’07 CW 6.5JtNG 03417847090

DIJUAL Kijang Super Tahun’90 Hubungi 08123157290

Kredit Honda Baru REVO500Rb BEAT 800Rb 5191 333 (Tdk SMS) Lgs Kirim Cepat

JUAL CARRY Pick Up 1000cc Th’08 Hitam Istimewa Hub 081233364122


15

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

KRYWAN bs Masak Bakso Penglman fas Gaji+Bns,Kutisari Selatan 2E/6 33097621

CR BNYK KrywnSrbtnU/Expdisi SiapDlm/ LrKotaMax35Th GjIstw Lam:Jl.Kopi 10 Sby

PRIA & WNT 20-35Th Dididik&Lsg Kerja Di:GAVRA Salon JL.Kutisari Selatan 11

DIBUTUHKAN: Surveyor,Collector,Remedi al, Laki2 min D3 Jl.Jemursari 11 Sby

TNG KRM RANTANG Pk.9-12&Wnt Srbtn U/Dapur Pk.6-14.Rungkut MB-18 71999218

BTH Tk.VarMbl,BkldJok Kc.Film Sopir,Srbtn& CleningSrvs Dtg:Kedungsari 145a

SOPIR SERABUTAN SimB1 Mx35Th&Tng Serabutan, Dharmahusada Indah Timur IX/20

DICARI SOPIR.Gaji,Uang Mkn,Tip:Vila Taman Gapura F1/18 Citraland. 72623777

CARI MEKANIK/Pembantu Mekanik Utk Truck/Forklift Lmr Jl.Perak Timur 402

CR TNG PENGIRIMAN,Serabutan Min SMP & Krywn U/Bengkel SMK,Klampis Jaya 17

SOPIR&TEHNISI AC Split Pglm Max.35Th Bw Lam Lsg:Gub Kertajaya 4A/20 Segera

DCR SOPIR SIM B1 PENGALAMAN H:Raya Rungkut Menanggal No.12,Sby

CARI SOPIR Trailer/Dump Truck Utk Pelabuhan Dlm Kota Lmr Perak Timur 402

DBTHKAN CEPAT Tng Serabutan P/W U/ Percetakan Lsg Dtg Ngagel Jaya Utara 2/2

DBTH SALES Water Heater P/W Pglm Min SMA Area Jatim-Bali Lam:Jl.Pandan No.6

CR KRYWAN/Ti MinSMP GP+Bns+Komisi Dtg Lsg ”TIARA” Simo Sidomulyo 2/8 5354060

DICARI KOKI Chinese Food Gaji ±2Jt; Kasir&Helper Lam Rungkut Barata 6/54

DCR TNG SRABUTAN Kend.Sdri& Marketing Wnt MinSMA Mnrk Lam:THR LT.Dasar A1-49

SURABAYA

RAGAM LOWONGAN

1.KARY/i Jaga Stan Makanan 2.Loper Kel Kms25%.Pinus Asri E 10 081330057869

CARI SOPIR Datang Langsung Dukuh Kupang XIV No.28 Iklan Berlaku Selamanya

CR MARKETING Utk Rental Forklift/Trailer Jl.Perak Timur 402 Sby(Up:Bp.Didik)

BTH SGRA WANITA U/CLUB/PUB 20-27th Fasilitas Mess 03170052511 Surabyn1

DIBTHKAN Tenaga Cuci Sepeda Motor Jemur Ngawinan I No.71 031-34451644

BTH 2.ADM;5.SPV;29.Cleaning Srv Gj1-3Jt Lgs Krj Wisma Bungurasih 2/78 Waru

BTH SGR Cleaning Service Hub:Jl.Gembili I/51 Sby Tlp:77388878-081938887878

DCR SEGERA Sales Ktg Kresek/Plastik Max31Th S1 Peng 2Th KrPilang Brt 81 Sby

DCR TENAGA Lap Pria SLTA Max.25Th, Mtr,Sim.C,Hp.Krm Ke:Setro 5A Utr No.1-i

DCR KARYAWAN/KRYWTi MinSMU Utk Toko Minuman Di Foodfest Laguna. Jam Krj:16.00-24.00 Lamaran Kirim:JL.Bong karan 79

KRYWN/Ti MinSMU U/Toko Minuman Lam Ke JL:Siwalankerto 146 TheSquare Lt. LG-C9

DCR KARYAWAN/SOPIR Punya SIM. A &C Min SMU, Max30Th.Lamrn Krim: JL.Bongkaran 79

DCR SUPIR Serabutan,SIM A,Max35Th.Lamar Ke:JL.Coklat No.3(DrhKembangJepun)

DCR KARYAWAN Serabutan SLTA Diut Punya SIM.C Max.27Th Dtg Lsg:Baliwerti 108

DICARI DRIVER PERUSAHAAN (P/W,SIM A/B)Jl.Raya Lakarsantri No.20 Sby Lgs Tes & Krj Gj s/d 2.5Jt Fas:Bonus,Mess,Kshatan,Bea Siswa,Dll 91764216-71500452

KRYW Bag Dinas Luar u/Trucking Trailer Pglm PnyKend Lam:JL.Teluk Sampit 28

P/W SRBTN/T JAID TdrDlm Asal LrSby 16-20Th; PcrKmbng 101A 03170318820 NoSMS

KONSULTAN Bth Staf Teknik,Ekonomi S1 Lk KJPP WU Magersari Permai T-7 Sda

DCR PNJAIT RMHAN DiutSbyTmr u/konfksi jaitn diAntrJmput.34334777 Bonet LT2

DICARI KARYAWAN SERABUTAN Utk Depot Air isi Ulang LamKe Bratang Wetan 2/55

DICARI CEPAT 3 BAKER & 2 OVENMAN Jl.Jajar Tunggal Utara J/35 Sby 5684780

DCR ADMIN Wnt/Pria+Pend Bebas Rungkut Mejoyo Sel 5/W-24 72000560 Fany

DCR Stylish+Kapster Pglm 2th BsSemu aMax.30th 71153997/085732987987 WBM D-1

DBTHKN:1.STM Diutm yg Mengerti Listrik 2.Sopir B1 Pglmn 3.Admin Pglmn&bs Komputer.Hub:Jl.Darmo Harapan Utara EU-11

www.homeindustri.tk Krj DiRmh “Home Industri Plastik&Kertas” Modal Kcil Mnguntungkn Call 7674988,085257169969 Prum Bukit Bambe AN-16 Driyorejo-Gresik

DCR KURIR Diutm Kndran Sndr mx25th +Srbtn Wanita min30th.Ngagel Jaya Sel 3/31

Gratis 100% diterima bth 250 tnga Klapa Sawit 089667978581 BungTomo 39sby

TEKNISI AC MOBIL PENGLMN A.Yani 8 Samarinda 081350505772

CR DANCER WNT tdkGemuk Min18th Tngi Min155.GajiPkok+Mess 0818326431 Pucng7

DCR TEKNISI AC&Tng Srabutn,SOPIR B1. Lam:Dukuh Setro 2/1A.CV.TOP 71777784

BTH PRT WANITA TDR DLM Gj 1.5jt/Bln 081554460605 Wiyung 5

DCR ADM&ACCOUNTING Wnt,SMK,S1, Ber pglmn, Max 26th: Ry.Kutisari Utara 48C Sby

DcrSPG AcsrisHpShift/UMR,SMU,Pnmpilan Mnarik, Kpala Counter,Brpglamn,Royal Plaza, Lam: Kutisari Indah Sltn I/62 081750 71111-0818321112,Jam 07.30-09.30

DCR APOTEKER WANITA.Lam:Menganti Karangan 66 Dpn Perum GSI Wiyung 70244466

DCR Wnt u/Supervisor Max35th Bs Mandarin 70988950 u/Butik DiSutos i/69

DICARI KARYAWATI SMA Usia 22th Hub: Toko Rejeki Jl.Gemblongan 63 Sby

DCR PEGAWAI KANTIN Bs Jualan L/P Krim Cv.Ke Pulo Wonokromo 299 72819411

DRIVER Freelance Snin-Sbtu,lmbr mlm SIMA,KTP Sby,jjr,kjkrs.Tbrj51A 81864488

BTH TNG Admin,Mrkting,Accounting Bs Komp Jl.Raya Gilang 70 Taman Sepanjang

DCR TKG ALUMINIUM&KACA Pglmn Gaji Borong/m2 081357318169 Dukuh Pakis 3/20

BTH SOPIR/MARKETING Persh Bhn Bgn Min SMA SimA Pglm Krm KeRuko Rungkut Mrgah Raya Blok H-11 Raya Kalirungkut

DICARI Tenaga Serabutan Max 30Th Lam Langsung ke Tanjungsari 44 B-11 Sby

BTH PRT Wnt Single/Janda Jujur Bersih Rajin Kerja diJakarta Identitas Jelas :Deltasari32 Waru Sda 085231220000

PT AGUNG SURABAYA Butuh 5 Org Sopir Segera Dg Pnghsln 2Jt Dtg Langsung Tes KeJl Platuk Donomulyo XV no.2 Kenjeran Sby 031-91440679/082131132233

DCR ADM Akutansi Pr/Wn Max 30Th Min SMA Sambikerep 11-12A

DCR TNG Utk Home Industri Pria Max 26Th Jl Flamboyan 3/6 Waru Sda 91373337

DCR Admin+Sopir SIM B1 BsMatic Pglmn Gj BesarLam:Dukuh Kupang Barat 147Sby

DCR Tukang Las+Dempul+Cat+Poles Mbl Pglm GjBsr Ry.Dukuh Kupang Brt 147 Sby

SOPIR SimB Pribadi Pny Mtr Hub:Sulung Mas A-17 031 353 0228 / 081 838 4950

SEBUAH PERUSAHAAN Bahan bangunan yg sedang berkembang membutuhkan: Sopir,Sopir Forklift(SIM A/B1), SPG,iT(Mahir mikroshof office,mengerti Hardware& jaringan),Adm Acc pglmn min 1th Lamaran jl.Dupak 65 blok A-1(Ruko Mutiara Dupak)

CR SGR!Sopir/Kernet u/Krm LPG&Air Mnrl. Dtg Lgs:Kesamben Wtn RT1/RW1 91557782

APOTIK EL-RAHMAH Jambangan 108C Cari ASSISTEN APOTIKER 70677527

DCR SOPIR u/Jualan Sandal Keliling PU 1.0 Setro V/12C 082142638123/70443906

CR PENJAHIT &Tukang Potong Baju Wnt Pglmn Kebonsari Elveka 2/4 085762 674576

TKG KIRIM Air Galonan&Kasir Wnt H:Sumber Alam Magersari Permai AW-1 Sidoarjo

DCR KRYWAN/TI STM&SLTA P/W u/Bengkel Mbl Jl.Brigjen Katamso B7 Waru 70130838

DCR ADM Wnt Bs Komp.Single Pny Kend. Sdr Lam:Bendul Merisi Selatan 7/46 SBy

CR Srabutan pria angkat brg.Mtr Sndr.SanDiego M12.PkwCty.Laguna 08121613288

PT.ATS SBY CR DRIVER SimA/B+HEL PER, Mx 35Th, Pglm,GregesJaya 2D/5 08155550689

DCR SOPIR BOX Pglm Usia Max40th Lmr: Jl.Tembaan Tengah Blok A-29 3532053

DCR Pramusaji&Tkg.Masak Krj diDrh Manukan Lmr:Wisata Bukit Mas C8 No.7 Sby

CR SOPIR Mbl Box BsMatic.PnyBPKBmtr.San Diego M12,PkwCity,Laguna. 08121613288

BTH CARD ADVISOR BCA P/W,min SMA, Myr Trtmy59 087852337009, 085852 445864 Imam

DIBUTUHKAN PRIA/WANITA Diutamakan Daerah Trosobo&Krian,Kirim Lmrn ke: Citra Harmoni A-2/29 Hub:YUDA 03171321976

DCR TKG JAHIT&Tkg Bordir Lk2/Wnt Hub. Bu Meidy 08165453891-8544885 TPL3RI

TKG LAS LISTRIK Stainlis Steel Brpglm.Hub. Keputran 19 5343798-92649264

CR TKG GAMBAR Motif Bj Muslim,Hobi Gmbr; Dharmahusada Ind Brt 3/146, 3578494

BTH Cleaning Servis Laki GajiMenarik, Penempatan Surabaya:Karang Empat X/35

DIBUTUHKAN KAPSTER WNT Max22Thn :Ruko Kartika Niaga GC-28 Kebraon 71603742

DCR SGR SMK U/Gsk CV. JMT Kdg Tr II/5 T:(031)78080513/081515150901

BTH SGR Tng Designer Bisa Corel + PSG Lam.Lsg:Embong Malang 72 Sby 5456926

KARY PABRIK&SECURITY DiSby/SDA& Perkebunan Sawit DiKaltim Gratis Biaya,Gaji UMK +Lembur/Borongan,Ada Pensiun H: Jl.Gunungsari 18 082330834133/08564 5939870

CR SGR Beberapa Penjahit Halusan&Tukang Potong;Kalisari2/17 70109566 /5463512

LOW.SOPIR TRAILER . . . . . . . . . . .. .

LOW.PASTIKAN SUKSES . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25

. . . . . .1X25

DCR TENAGA Wnt Utk Srabutan Di Perusahaan Kue Max40Th Lam:Manyar Jaya B235

DBTHKN TENAGA Produksi Wanita SMA Mx27Th Dtg Lsg:Ngagel Jaya Indah 3/10-12

CARI TENAGA ADMIN & MARKETING Perusahaan Min Pendidikan SMA. Kirim CV Ke: JL.Halimun 20A sby / email; indico_pratama@yahoo.com

DCR SPG/SPB u/Sutos Jujur/Ulet& Bertanggung Jwb H:Spds 18 085645624767/ 5633839

CR SPG/Krywti ACC HP,Max28Th SMU Pmpln Mnrk GJ+Kms±1Jt;PEGASUS ACC Plaza Marina Lt3/517-518,DeltaPlaza Lt 2/12A Sby

OB & TEKNISI Min.STM/SMK,Lam Lsg Ruko:Klampis 21 Blok D-34,JL.A.R Hakim 51

PRIA Bag.Kebersihan diPertenakan Anjing Makan Tidur Dalam Gaji.900Rb Max25Th Lam Darmo Park 1/2C/8 5677548

DCR CLEANING SERVICE Gaji Oke. Lamaran Lsg: PT Sentosa Jln.Sumatra 31 E

BTH SGR Tng Krj Wnt Max30Th U/ Jaga Stand Lam.Lsg:Embong Malang72 5456926

BTH TNG CLEANING SERVICE Utk Wil Mayjen Sungkono Lamrn Intrview Lngsng: Kedinding Lor Gading 48 Sby Jam 12 Keatas

DICARI PENJAHIT Sprei & Bed Cover Hub :089685607786/031-72901330 Rkt Jaya 4

DICARI KARYAWAN SERABUTAN Utk Depot Air isi Ulang LamKe Bratang Wetan 2/55

DCR ADM Dokumen Keu Pglm Exim Wnt/ Pria Min 30Th BsKomp MsOffice B.Ingg S1 031-7393320 WaterPlace Gedung R-2005

8 TKG BGN Plfon Duco Las Gj55-60&Srbtn4550 Smbisari 2/30Sby 083831174999

DCR DESAINER GRAFIS&3D U/Logo Mas kot Packaging 03170615356 Brtjaya 18/37

DCR Teknisi Pglm AC Kulkas Mesin Cuci Pompa Air 03191293218 Lebak Tmr 9/2

DCR SOPIR SIM A + Kuli Serabutan.Pasar Wi yung No7 03170104608/087855900295

LPE’nR Cari Guru les Pengalaman. S1/mhs IPA. H: Kp.Seng 46. T:08993616907

10 SOPIR B1 Pengalaman SLTP Jamsostek Gaji 1,8jt+Ins Hub:085334661122 Jl.Ram butan 4/E-586 Pondok Candra (No SMS)

PT.ABC Buka Cab.Baru Bth:100P/W U/Pss: Staf,Gdg,Recept,Adm Min.SMU-SMK-S1 Max 27Th,Single Tdk Krj/Kul Lam:Ruko Manyar Mas 27/C2 Depan KebunBibit Bratang Pk1014.00 Tutup Tgl.22/9/12 5967961

BU CLEANING SERVICE U/Sby,SDA,Mjsr,Jm b,H: 083849959245 Pacar Kembang 5/75

DICARI SOPIR Trailer 20’,40’ SIM B II Umum Lamaran ke:Perak Timur 216A Sby

DICARI Tenaga Pengetikan Wanita 0813 31115512 Bendul Mrisi 134 Gaji UMR

SKLH AUTIS CR Guru (PGTK/PGSD/SPsi) Hub:Ibu Danny, Kedung Anyar 8/24B Sby

DICARI KAPSTER Wanita Pengalaman, Tdr Dlm;Sidosermo PDK 5/18-A 087854 010038

RAGAM LOWONGAN

DCR MARKETING Pglm MinD3 Usia Max 25Th Lam Lsg ke: JL.Kedung Cowek 194A Sby

DCR GURU TK & GURU TARI yg Lincah & Kreatif Ijazah Keguruan Dtg Lgs Ke Jl.Simpang Darmo Permai Selatan VI/22 Sby

SURABAYA

DICARI WANITA Max.35th Untuk Pengasuh TPA Jl.Jambi 41 Sby 71997980

COUNTER SMA Wnt Max28th BsKomp CV:BIG Loundry Palm Square TF-26 Pdk Tjandra

DCR AKUNT S1 Wnt Sdikit Mandarin+Sopir SIM.B1 Lmr Lgs Dupak Mutiara 63/F-21

SOPIR Serabutan Max35th,Kuli Max35th Lmr Langsung Jl.Dukuh Setro 3/9 Sby

DICARI Penjahit Gaun Pesta Pglm 0819 39776767; Ngagel Jaya Tengah 93 Sby

DIBTHKAN Kurir,Marketing,SMK Sgr Dtg Perm Banjar Asri D-7 Sda 08883551527

BTH GURU TK/Terapis Bk Domisili Sda H: Jl.Trunojoyo 10 Sidoarjo s/d 17/9/12

DCR CPT Ahli Gizi Lulusan D3/S1 Gizi Lam Langsung Raya Kendangsari 33A Sby

DCR SOPIR U/Jasa Eskpedisi SIM A/B1 Jl.Indrapura Baru 351B 083819951972

Dicari Tenaga Reflexi Pengalaman Test 13,14,15 Sept di Griya Kebraon Tengah Blok L.9/83889039

DCR BBRP Tng Serabutan Wnt,Pglmn Dibid.Asesoris Wanita,SIM C,SMA,Niat Kerja H:8433538 Kutisari Indah Utara II/97

SOPIRTRUCKTrontonWingboxSby-JktPglmn SimB2,Greges Jaya2/A22 081330994567

Dcr guru TK Islam(pglmn 2th) Jl.Kalikepiting 125 Sby

Admin Penjualan max 30th SMA bisa komputer,peng 1th,Klampis Megah B-6

Dcr sopir SIM A sabar jujur,Dtg Lsg indragiri 57 atau Kertajaya 34 jamKrja

BTHCPT Adm/prdks/scrty/spg SBY SDA KLMTN (Kd Klin4/46) 72763463/ 082139577887

BTH P/W Bag.Marketing&Kolektor Utk Koperasi Simpan Pinjam Min25th,SMA Pglm Min2th Kend.Sdr H:Kapas Krampung 210-A

CARI KARYAWATI Min.SMA Single 30th H: Bp Yudi/Mulyono Jl.Tembaan 71 5459790

DCR S1/ACC Wnt Mnrk Bs Comp&Acc Lmrn ke: Margomulyo Indah 27A Kav16 7480836

DICARI TUKANG FIBER&SOPIR Gaji Tinggi H: 03136000587/60345425 Gedung BII Lt.7 Ruang 709,Jl.Pemuda No.60-70 Sby

CR TKG TEKUK PLAT Pglm Dom DrhMenganti 83642235/0817581985;RyKeptihan 8 Mgnti

DCR SALES CCTV Max.25Th P/W Pnpln Mnrk Pny Mtr Sdri Lam Jl.RA Kartini 74 Sby

DICARI Marketing,Admin,Sekretaris,Acco unting,SPV,HRD,Programmer,Driver,Sales ,Keuangan,Kasir,Security Kirim Ke:TBT Indonesia Jl.Cimanuk 29-31 Surabaya/recruitment@tbtindonesia.com

DICARI ADMIN U/Wilayah Kalianak & Tro sobo,KURIR & SALES 77759933 GSI VV1

DCR PENJAHIT & Tkng Potong Wnt Baju, Sprei,BedCover 70618466 Jl.Arjuna 23

* WAITER & HELPER * Jl.Trunojoyo 91 Sby, Jam 10-12

DCR GURU FULL TIME,Fasih Ing&Mapel UNAS U/Kursus 081803089703 EmbongGayam9

CR SOPIR Mbl Box Bs Matic Dom Kd.Doro Pny BPKBmtr;S.Diego M12. 08121613288

DCRSATPAM. CV Ke PT.KASJl.Wonorungkut Utara RK-76 91454700/087854937809

DICARI KASIR Yang Bisa Komputer Lamaran Langsung:JL.Raya Gubeng 37

BTH MARKETING Kompor Gas Quantum Gaji Bs5Jt/Bl AdaKomisi,Bonus&JA MSOSTEK; Prm Griya Kebraon Brt BH/21 0317661310

BTH AA (Ass&Apoteker)&Tkg Optik Bisa Potong Kaca,Gp Tinggi+Bonus Omset U/ L.Pulau;Ry.Manyar Tirtoyoso 37

DICARI SGR KURIR Pny Spd Mtr Sdr Bawa Fc KTP Ke Kembang Jepun 42 Sby

DCR CHIF/KOKI yg Mahir Dalam Masakan Indonesia Lam Jl.Darmo Kali 5B 72992319

BTH CPT Stylist/Hairdreser,Kapster,Kasir Gaji Pokok Tinggi+Komisi 15-30% “Van Salon” Jl.Manyar Tirtoyoso 37 Sby

RESTO Nginden Semolo 2,Cari Cook Helper, Cleaning+Delivery Hub:031-5990492

CARI KURIR Gaji UMR,Motor(250) Ijazah Asli PPG II KK/1 Sda 70058089

BTH Tele/marktg, SPV Bank Asing P/W SMU.Baratajaya 17/37 sby , segera !

DCR CPT ADM&TuKang Poles Mbl.Kirim jl.Kendal Sari 26 Hub:72701204/70996115

DICARI ADM WANITA PNGLMN Min SMA/D3 Hub:Kapas Madya 2/6 Sby

CR PGW Wnt Suka Kerajinan Tgn jujur Serius Lmr Krm Rungkut Asri Tengah XV/8

DICR PGW SERABUTAN MIN.SIM C ,Max 35thn.krm lmran:Kapasan 9 Sby

DCR Wnt/Pria SMP/SMU U/Stan Mamin Di Mal BG&Ubaya.Krukah Tmr 45, 71081817

DCR TKNG Kenteng Pria Brpglm Lam Autocare; Ry Jemursari 268 8498907/ 70979006

BTH SPG,MRKTG,ADM, COLECTOR.Trima U.Trans,GP,Kom;Perum Permata Regency D4/8Kludan Tanggulangin 081217881799

TNG SERABUTAN/KULI Hub:Lamaran jl. Tambaksari 64 Sby

DICARI PENJAHIT WANITA Hub:71887488/ 867 2888 Raya Nanas MT-26 Pondok Candra

DCR ADMIN GDNG U/Bali Laki2 Max 25th TdrDlm, Menanggal 3/32 Sby 081239612078

Bth Tenaga Gondola u/ drh sby timur,Hub: Ry prapen 39 8477373 , 77467373

TK Jahit HalusanPglm OnkosJahit Nego RoyalTailorJl.Ayani 36Sby 081337615599

CR 3 Krywti u/Toko+RmhTngga,Mkn +Tidur Dlm. Raya Menganti 48 Sby 088805127932

DCR TEKNISI AC+TngSerabutan Graha Asri Sukodono 22Sda 70679751-087851313731

SUPIR SIM B1 U/Galon Air & Kernet DHI Barat 317 Hub:081703463292

DIBUTUHKAN SEGERA 1.STAF HRD/PERSONALIA, Pria/Wanita, Min.D3 Semua Jurusan, Menguasai Comp.(MS Office),Max.28Th 2.ADMIN OPERASIONAL,Pria/Wanita,Min. SMA/Sedrajat,Berpglm Min.1Th Dibidangnya, Max.28Th 3.ADMIN KEUANGAN, Wanita, Min.D3 Berpglm Min.1Th Dibidangnya Lamaran Ke: Jl.Mulyorajo Tengah No.30-A Sby

DCR Kuli Gledek Toko BhnBangunan Drh Kr Menjangan 77468540 KrMenjangan 78-A

KARYAWATI TOKO MinSMP,Max30Th Lamran Krm:Ruko Galaxy Bumi Permai H5 No.12C

SOPIR SERABUTAN,Mx35Th,Lamran Leng kap Ke:Ruko Galaxy Bumi Permai H5 No.12C

DICARI KARYAWATI Serabutan Usia Max. 30Th Hub:JL.Lebak Timur Asri No.75 Sby

DIBUTUHKAN TUKANG BUBUT Berpengalaman Usia Max35Th Hub:JL.Kedungsari 19B

CR WNT Lls T.Boga&Kasir Bakery&Depot JK:07-18 031-71124710 Ngagel Jy Brt 5

BTH SGR 1.SPV OPERASIONAL,P/W,Min MA +Menguasai Comp(MS Office)Max28Th 2.SPV SECURITY,Pria MinSMA/Sdrjt, Brpglm Security Min5Th,Diutmkn Pny Gada Pratama,Max35Th 3.SECURITY, Pria,Min SMA/Sdrjt,Usia 20 s/d 35Th,Tdk Dipungut Biaya 4.SPV CLEANING SERVICE,P/W,Min SMA/Sdrjt,Pglm Sbg Leader Cleaning Service Min1Th,Max30Th 5.CLEANING SERVICE, Max26Th Jl.Mulyorejo Tengah No.30-A Sby

DICARI Guru BhsIngris Wilayah Waru Sepanjang -Krian 92264069-085733409659

LOW.BUTUH MENDESAK . . . . . . . . . .. . . . . .. .1X25

DCR SUPERVISOR Hotel,Marketing Cafe P/L Penglmn Jl.R.Patah 43 Sda 60392200

DIBUTUHKAN PEGAWAI Serabutan L/P Lamarn;Ruko Mangga Dua B-1/5 Wonokromo Sby

DCR SGR Bag.Kirim SbyBrt SimC Max32Th Jujur,Krj.Krs :Darmo Permai Utr XV/45

DCR TKG CETAK Msn Roeby 480K&Mekanik Msn F.Copy u/L.Pulau Lam Ke:Galaxi BumiPermai E5/2 081217650515 (Ibu Melani)

AHASS MENCARI MEKANIK yg Tangkas Hub: Jagir Sidomukti 2/34 Sby 03128869111

BTH MRKTING JiwaMuda EnrgikJjr Ulet Fs: GP,Kom,Bns,Dtg Lgsg KupangJaya 124Sby

20 KRYWN Bengkel Cuci Mbil/(P/W) Max 40Th,Gj+Bns/DeltasariIndh BJ6 72323238

DCR PEGAWAI Pria Min.SMP Pny Kend. Sdri;Florence J6/16 Pakuwon City-Laguna

DCR WNT MinSMA 18-25Th(SerabutanU/ Toko)LamDtgLgs:Jl.Puri Kalijudan A-7 Sby

DCR PEG.TOKO Wnt Max25Th Tdr Dlm Single Drh Tambaksari031-31005802 Tdk SMS

CR SERABUTAN (L) Sim.C,Mau Kerja Keras, Kirim CV+Foto Ke:Diponegoro 197 Sby

KLNIK KCANTIKAN Ry Nginden 3 Kav 9 CR 9 Wnt MinSMU Dddk u/Facial-Pelangsgn2Adm-2Mrktg BsKomp SimC

DCR SOPIR SIM B1+B2,Kernet,Kepala Gudang. Sktr Gersik LamLkp:PD Terang Abadi, Pergudangan Mutiara Tambak Langon A1

DIBUTUHKAN SALES + SOPIR Luar Kota. Pengalaman, Max.30th Min.SMU/SMA Antar Lamaran:JL.Gembong 38C-D (Atom Megah)

DCR: SOPIR & Tenaga SMK Tata Boga, Max 35Th Lamaran: Ngagel Tama Tengah I/16

DCR 3 ORANG Tenaga Jahit KAOS Berpengalaman JL.Lebak Rejo Gang 2 No.4

BTH WNT Bag Lapangan MinSLTA Pny Kend Raya Manyar Tirtomoyo No.54/DrhMenur

DCR SOPIR Pribadi,Laki,Max35,SIM A,Jjr,Dom Sby Brt Lm:Kupang Indah VIII/55

DCR KRWTY SMA Mandrin TB Min157 BB Maks 50 Hub:Lbk Ind Reg C50 081331942549

JACO/BFIT Bth Supir SIM-A(P) Max35Th RyLaguna LL2/15(DpnHprmart Eastcoast)

DICARI Tukang Las Karbit,Listrik Rangkah 7/51 Hub:031-71384652

LOW.BABY SITTER . . . . . .. . . . . . . . .. .1X25

DCR TENAGA Wanita U/Staf,Ijasah MinD3 DtgLsg:Jl.Rungkut Industri II/51,Sby

BTH PEGAWAI KANTIN u/ drh HR Muhamad. Darmo Baru Barat 7/25 081332629966

Supir prbdi&krywt toko Lam:TK Tri Anu gerah RukoPalemSquare TF3 PCI 8675039

MARKETING/SLS,Motivasi kuat&KndSndri Gaji&Insntf Mnrik: KlampisJaya 31R sby

BTH SECURITI,ADM,SOPIR Sim A.B1,B2, Tng Buruh dll.U/Bank Pabrik/EXPDISI/Perum Ry KedungTuri 33-35.Ruko Kedung TuriB2-3 Taman Sepanjang. 03177788877

AKUN S1 Wnt,AMSATOURS Graha Kebonagung LT1.Kav A4; Ry.Margorejo Ind 131 Sby

Buka Lwgn Krywn/ti u/Mitra TELKOM Sbyak2nya; GARUDA4 LT3 S.JMP.Isty 70626623

KERJA SAMPINGAN Nempel Tali Teh Upah 70Rb/200Tali+Uang Bulanan.PT.HDN JL.BUBUTAN 22G Sms.IBU ROSA 089630 485277

ADM Gdng Wnt Max23SMA/Sdrjt Salesman Max 30U/Mebelkantor MargomulyoPermai 2L

PEMBUKUAN Wanita Pglmn Untuk Staf Pusat (Kutisari Utara 7/40,Sby) Gaji OKE

DIST ACC HP Bth Salesman Max27th, Gaji, UM, BBM,Komisi Ada Ijasah Asli SMA Kirim: Rambutan 3/E 549 PCI 085318145043

BTH SGR Tkg Bubut PenglmnBisaSrabutan krm: Jeruk 3D/Kav17 Wage Tmn 0818330251

PROD PLASTIK MODAL150RB-1.5JT DPT HSL 300-3JT/Bln.Wyg bnmrga 300G 72447526

DICARI WANITA Utk:Kapten,Supervisor,W aitress Kirim Lamrn:JL.Raya Gubeng 37

CR STM ELEKTRO bg QC,STM/SMA/SMP bg Prakitan/Packing: Ploso Timur 3/45 SBY

BABY SITTER

CR Bby Str.PRT.Prwt Jompo U-D/L-Kt/Plo (Gratis)H:B.Ayu 77595579/082142881230

WIDIO AGST . . . . . . . . . . . . . . . .. .

MALANG

. . . 1X25

LOW.LANGSUNG KERJA . . . . . .. . . .. .. . . . .1X25

LOW.MELAMAR HARI INI . .. . . . . . . . . . . .. . 1X25

PT. Berkat Anugerah Raya Takjub 1 x 25 . . ............

CEPAT KERJA .. . . . . . .. . . . . . .. . . .1X25 . . . ......

RAGAM LOWONGAN LOW. SIMOEH . . . . . . . .. . . . . . . . . . .. . . 1X25

solution . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . 1x25

LOW.CLEANING SERVICE . . . . . . .. . . . . . . .. . 1X25

LOW.DIBUTUHKAN TKW . . . . .. . . . . . . .. . .. . 1X25

2 HAIRSTYLIST . . . . . .. . . . . . . . . . . .1X25 . ......

PERUSAHAAN PENGELOLAAN BADAN . . . . . . .1X25 . . . . . . .

BERAT

LOW.SAKURA EXPRESS .. . . . . . . . . .. . . .. . . . . . 1X25

SIDOARJO

LOW.KERJA . . . . . . .. . . . . . .. ... .. . ..1X25

LOW.DIBUTUHKAN SOPIR . . . . . .. . . . . . .. . . . . . 1X25

CLEANING C LEBARAN , . . . . . . .. . . . . .1X25 .......

LOW.GRATIS DICARI TKW . . . . . . . . . . . . . .. . . 1X25

RAGAM LOWONGAN

LOW.BUTUH CEPAT . . . . . . . . . . . . . . .

low.dicari 300 tkw . . . . . . . . . . . . . ....

.. . .. 1X25

. .1x25

Bth Sales,ADM,Serabutan Max30th Lam Ke Jl.Abdul Gani Bwh Kav 7 Batu

Sles, Prodksi, Kpster Gaji+UM+ Trnspt Bumi Mondoroko Raya BA105 083834529899

Dcr Pegawai Cuci Motor Lam Krm Jl.Ar kadion Timur 9B Bengkel An Nur 414 578

SIDOARJO

Distributor Jam Tangan Terbesar d Malang Bth Cpt SPG/B Usia Max27th Gaji UMR+Bnus Lmrn Ruko Istana Dinoyo D5 Mlg 0341 552048 dpn Mc D Watugong

RAGAM LOWONGAN U/STAFF NOTARIS SMA/Sdrjt Dom.SDA diutm Pnya SIM A/C.Bw Lam Lsg Interview 13-9-2012 Pkl:13-16 WIB Jenggolo 55 Sda

DCR OPRT MILLING/Fraiz Diut.Fresh Graduate Dtg:Pergud.SinarGedangan F5,Sda

dCR SOPIR+KERNET u/Toko Bangunan Kirim CV Ke Jl.Letjen Sutoyo 31 C Malang

Cari Wanita Jaga Stand Bakso Usia Max30th Jl.Let.Sutoyo V/52 819 1159

BTH Karyawati ADMIN min D1, Disiplin, Jujur.Lmrn:Raya Bluru Kidul 6 Sidoarjo

Krywti S1 Bag.Akuntnsi Bs Komp, dibid Keramik Tenaga Bru IV/15A Pkl.11.00

PENGIRIM AQUA/LPG Srbtn SIM C,Ijazah Asli,Sehat Gaji 900rb 71836827 BCF Sda

dBTHkn Krywn/ti Pnglmn Dmsli Mlg Surya Megah Net Ruko Istana Dinoyo A1-A2

DCR SOPIR+Sales Hub:Pagerwojo RT 20 RW 5 No.9 (Dpn Makam Gus ‘Ud)buduran Sda

dicari SOPIR&Karyawati Minimal SMA Jl.KH Wahid Hasyim 16 Mlg 081216705888

MALANG

BTH P/W u/ADM,OPR,SPG/M,Staf Wootekh Indo Jl.Satsuitubun 40A 082143327022

MARKETING-SALES

Bth MARKETING Lls SMA sdrjt Kerja 4s/d5jam.Pny.Spd,SIM C,Transport,Gaji,K omisi,Bonus,Keuntgan Lgsng,Ada Mess. CV.Tunggal Karya:Jl.Raya Brak(Dpn Perhutani) Tawangargo-Karangploso Malang

Dcr Marketing Perumahan Brpglmn P/W Gaji & Bonus Menarik 0341 915 8800

DCR PEG TOKO Gudang,Sales,Sopir,Max 28Th,SMA ANEKA:Arif Margono 38 Kasin

BTH KRYWTI MinSMP/A/K 17-25 Gji800-1,5Jt 085736367229 Jl.SmpGjyna611/Ruko2

DBTHKAN SOPIR KANTOR Tinggal Di Asrama & GURU BAHASA.INGGRIS Kirim Lamaran Ke:PT.Binamandiri Jl.Kartini 1 MLG

DCR PRT WNT,Tidur Dlm,Jujur,Muslim Gji 600Rb/Bln: Bntaran Brt3/4 081333195199

RAGAM LOWONGAN DIBUTUHKAN Wanita Bisa Masak u/Depot Di Balikpapan,Kaltim.Pnglmn Gj 1Jt,Tdk Pnglmn Gj 800rb.Kontrak Krj 1Thn,Dpt Ongkos Trnspot PP.Krj Baugs Bs Naik Gj Hub: 087888870092.Raya DPS 7138 Sby

*ADMIN P/W 18-50Th,U/Wil Jatim,SMS Data Diri:Kania 085655005924,Sudarmo 45B

Dcr Dsgn Grafis,Potoshop,Corel,Dsgn Sense Hub: Wiromargo 16 Web Company 081334303632 Dcr PRT Wnt usia 35 keatas(Nginap)+Sopir yg brpglmn 081937957650/PBI D2/5

DCR SGR Apoteker Pny STRA Lmr Aptk Pagesangan 2/20 Bayu 083849474340

DCR KRYWN u/Bakery Kepala Toko, Produksi& Pnjualan P/W SMU/SMK 1727th Single Dom Pandaan Kartini 13B. 08176887988

cr:PRT&PengasuhByi JjrBrsihShtSygAnak BsMsak Pglmn BbtnUtr C01-081553204175

DIBUTUHKAN SEGERA Tentor LBB Mapel: Matematika,Fisika;Bio;B.Ing;B.Indo Lam LBB EES manyarSabrangan 6A/23 72133797

... ..

PRT & SUSTER TANPA POTONGAN GAJI IBU WATI. Jl Ketintang Baru 16 no 21 Sby. T;70044405-081331100355- 085730098057

PRT+BABY Sitter D/Pl LsgKrj GajiBsr Ploso Timur 1D/24 08123266282/70111268

TAXI ORENZ . . . . . . . .. .. . . . . . . . .1X25 . . .

PRT & Suster Tnp Potong Gaji Hub Ibu Riski 081233331979 PCE B-19

PT.MAJU BERSAMA ABADI Penyalur PRT & SUSTER Malaysia, Singapura,Brunai Bp.Edi Ketintang Baru 16 No.21 GRATIS & Tanpa Biaya Apapun Hub 081331100355

BABY SITTER

**PRT&BABY SITTER** Dcr TiapHari D/ L Pulau-MasukGratis! H:Surya Asri I C4.01 083857487461+082140054900-Sidoarjo

DICARI MARKETING BAJA Brpnglmn Punya(SIM+Motor) Lmrn:JL.Klampis Semolo Barat 4/7 Perum.Wisma Mukti Blok i-38 Sby

CARI PEMBANTU RMH & SERABUTAN (W/ P) Bisa Tdr Dlm H:089685607786 Rkt Jaya 4

DCR KRYWTI U/Klinik Kecantikan H: Karang Empat XI/41 087853682639Ibu. Fatimah

DCR TNG SERABUTAN U/ Bersih2 Mobil Pria Max 30Th.Darmawangsa 51 5023912

Ingin Ikut MainFilm LyrLbr.5-35Thn,Bw Foto Ke:Jl.Bratang Gede 6/24. 28833866

GRATIS Bth Tk Sawit di Kalimantan H: Jl.Kedung Tarukan II 46-B 082139559568

DICARI TENAGA ADM Proyek Pria,Single Hub:GKU Di-14 031-91892648

Dcr tkg angkut beras srbtn bs spd mtr,sabar,jjur:Kertajaya 34/indragiri 57

CR KRYWN TOKO L/W 18-25Th srt lam PGS Lt 2 G 11/15 (Dpn Psr Turi) Jam.13-15

DCR CEKER Infrastruktur Lam:Jl.Balas Klumprik No.1 Karangpilang 70465495

DCR TKG Las & Pembatu Las Max.35th Jl.Kol Sugiono No.75 Waru SDA 8551942

BTH SOPIR B1 Umum Max 25th.Park Royal Regency P2/16 Sda 03188173092 NO SMS

BUTUH SALES Pengalaman Alat Tulis,Tools Punya Kendaraan.Kembang Jepun 149-D

Oprtr u/Cuci & Salon Spd Motor Laki” Max30th Jl.S.Hatta Ruko SBC A8 KavB

Dcr CAPSTER Wnt u/Salon Rahma Naya Jl.Candi Sewu Kav4 0818381804

Kry L/P D3/S1,Bhs Ing.min.Pasif.Pos:SPV& Admin.Jl.Ihwan Hadi47- Batu(591812)

Admin: Tentor,Mipa,Ing SMP/A,SMS 085731506306; Jl.Sarangan 3

Bth KARYAWAN SMA,30Th ada Sepeda Motor:Hero Sakti Jl.Letjen.S.Parman 91

Cr SOPIR u/Toko Jam Krj 07.00s/d17.00 Mngg Lbr Dtg ke Brigjen S.Riyadi 45/1

DBUTHKN TUKANG Pangkas Rambut Pria.Raya Tlogomas 7 Dkt UNMUH3 03415436238

Bengkel Mbl CR Kryw Jujur&Niat Lam Lgs Jl.Kedoya Brt16 Tmr Pom Bensin Sulfat

**DBTHKAN SEGERA 150 Karyawan Mc. Donald** Ke LuarNegeri Ke Negara Kuwait Bisa Bhs Inggris Biaya Bisa Pot Gaji.Hub &Kirim CV :PT.Binamandiri Jl.Kartini 1 MLG 0341-347474/buka www.jobsbm.com

Pengmudi SimB1 Tidak Merokok Max35th Prm Istana Dieng UTI26C Mlg Pagi7-8

CR KARYAWATI Toko Batik SLA/SMEA Max24th Dtg Lgs Jl.Sersan Harun 16 Mlg

dCari Karyawati Toko Jl.Kyai Tamin 103 C Malang 0341 - 329 620

Krywt u/SPA MinSLTA 19-25th Lam Ke BB SPA Jl.Magnesium 7 Plg Lmbt 2Mnggu

Dicari Karywti SMA/Sdrjt Max25th Gaji + Kom Lam Ke PO BOX 3434 Mlg65101

CR TkgBgn Ke L.Pulau/NTTJl.P.Sudi11 0853 39998111/ 082154557111/ 081236443111

CR PRT WNT 17-30Th SD/SMP TdrDlm Gj500Rb Brsh MT Haryono13A/412 081235472871

SPG (WNT)Tk ACC dimall SMU Max23th Full Gj+bns.082131151861 MOG Lt G/GFS78

BTH STAF ADMIN,17-45Th SMU/K-S1.Inc ±3Jt SMSBiodata 085781227267 Sunandar45

BTH SOPIR.SIM A & Sales.P/W Dtg: Jl.D.Maninjau Barat B2A-47 Sawojajar

DCR PRIA Max.40Th SIM A/C Jjr,Rajin:Semanggi Tmr Kav2/1 HP 081 233 585 32

KERJA RINGAN GAJI 147JUTA DAFTAR TKW(Twn,Hkg,Spore,Mly)Resm iDepnakerTanpaBiaya,SyaratMudah.Ptg GajiRingan(IkutAturanBaru)BsTUNGGU RUMAH,PemulaSoreBsPulang.DptPesangon s/d4Jt.TKI Ke Pabrik TAIWAN BiayaMurah/PabrikMlyTanpaBiaya.Dtg Ke Jln Raden Intan 59 ArjosariMalang 0341-776-9999, 081-252-99909 (Dijamin Tdk Kecewa)

CARI TENAGA DEPOT Diutmkn TidurDlm: Jl.Ters.D.Kerinci 11 Swjjr 0341-5411222


16

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

SURABAYA

KOMPUTER

AGEN

Dcr COMPUTER, laptop/baru-bekas bayar dtmpat CASH 03170480991/0821 39817654

Mau Pasang Iklan ? Hub: 031.72958634 - 087852525067

“PASANG IKLAN SURYA” Telp aja: 031-71601424 / 72858886

MAU PASANG IKLAN Tlp :031-7877390,70771654 Sby-SDA

SERVIS PANGGIL Instal.CPU.LCD Printer Virus LAN Warnet CCTV 70444333

“KENZIE”PsgIklan JP Surya Memo Radar Sb yPagiDuta,Metro70235999/08563070541

PASANG IKLAN SURYA+KOMPAS 031-71380511 /3760821/ 081330527725

AC/KULKAS

www.merrpin.com. Jual - beli / Tukar Tambah LAPTOP.Hub: 082139378000

Lkp 3Jt 081321550005/031-70418967

DCR Komputer,CPU,Monitor Tabung,LCD Normal/Mati/Rusak. Hub: 031-72590204

RUPA-RUPA ELEKTRONIK OBRAL PS2 OPTIK/PSHD/PS2 USB/PS3 Trm TT&KRD,Srvis ps/stik:5016304/70907369 J. HEAL PRINTER EPSON LQ-1170 KondisBagus & Asli Hrg.400 rb 081230827572

SINAR JAYA AC 72414704.Mlyni:Servis30+ Froen50Dll.Bs Ditlp KpnSaja:77812228

FOTOCOPI/LICHTDURK JUAL MSN FC Sharp SF 8500 Bks Toko ATK 2,5Jt & Monitor 15’=150rb 71222715

CANON 6030/6230/6050/6570 4.5/4.7/ 9.5/ 17 drum mulus 082141937999

CANON IR2000=6,5Jt IR6570=16,5Jt IR 6000S. Kdungsari 73 08523233379772824008

ELEKTRONIK DICARI TERTINGGICrTV LCD PS Hndycam Cmr,L. Es,Frezer,AC,M.Cuci dll72619096-5025407

GHIZA CARI PS,TV,LCD,Dll Harga Tinggi Hub: 031-71575219 / 081234705699

CARI TV LCD PS2,Ps3,Komputer Dll Dengan Harga Tinggi Hub: 72725963

CARI Laptop PS3 PS2 PSP NDS X360 LCD Cam Apple 08563010001/70555955

DICARI Rusak/Baik TV,LCD,PS2,L.Es,M.Cuci, AC Dll 031-72437645 /081330029962

LIEM=Cari/Jual CD DVD Compo, Ampli,PriPwr,Spiker,TV,PS,Spd Mtr,Dll 71432322

BIRO JASA

RAHMAT JASA PT,CV,UD,SIUP,TDP,PKP,

SURABAYA

NPWP, Pspr, Akt Lhr 31392009 /0821399

HANDPHONE

71413

PM PULSAKU . . . . . . .. . . . . . . . . . .. 1X25 . . . . TAKJUB

Dibutuhkan PRT,Tukang Masak,Baby Sister/ Pasien H:081332449574 /087854191970

PTCvUDSiupTdpHoTDI,APIIUJK,JPTGAPENSI IMB Tunggal Jaya 5619667/70610028

BISNIS DOLLAR ONLINE . . . . . . . . . . . . .1X25 .......

PUTRA BEBAS MAMPET Ahli Saluran Air/ WC Dll Tnpa Bongkar,Atasi WC Cpt Penuh Tnpa Kuras 70429763/71407713 GARANSI

JITU AHLI Salrn Air WCMampet&SdotWC Tnp Bngkr- Kimia 71628003 TRM BOR SUMUR

SERVICE/REPARASI SERVICE TOSHIBA,MERK LAIN Tv Kulkas MsnCuci: 8793809/40279034

SURYA SERVICE 3712078/70279288 AhliAC/Kulkas Mcuci W.Hiter Fax TV,P.Air Dispnser,P.Bola DVD K.LPG KrjTmpt Grnsi

HALIM SERVICE 5673655 - 71968559 AHLI TV Sgl Merk Kerja diTempat Garansi

SERVICE 24JAM 77454380 AC,L.Es,M. Cuci,P.Air,Fleser Box,TV,DVD,Dll Grs

SERVICE AC Panggilan Cuci AC 30, Freon 70,Bongkar/Pasang 100 031-72363624

..........

BAHAN BANGUNAN

ANDA PUSING DENGAN . . . . . . . .. . . . . . . . . .1X25

MEXTON GALVALUM . . . . . . . . . . .. . .. . . . .1X25

INVESTASI PELUANG BISNIS Memutar Dana Cpt Mdl 300Jt Hsl 3Jt/Hr -081338373929 TP2 Lt5 PELATIHAN KONSULTASI Online Trading Forex/Silver (www.instasurabaya.com) Nginden Baru I/9 Sby 085646639000 (SMS)

MAU HASIL Besar Dari Forex Trading Dptkn Robot Gratis& Indikator Handal 081335 095899/ 031-34870009 Ry.Tenggilis127

MDL 14jtn dpt 4%/bln djmn.Emas24K Halal &syriah DSN-MUI:08563318903 BRmt106

MIRZAWIJAYA Spcialis RngkGlvalum Plafon& Sewa+JualScafolding (MURAH) 7872585

BAJASAKTI Mngrjkn:Gdg,Pabrik Kantor Ruko,Gor Tenis/Futsal,RmhDll.Mlyn Rangka BajaRingan 081326481077

THERAPIS ANAK AUTIS & Lambat Belajar Pnglmn 12th Hub:Ibu Yani 03171857548

BTH Cpt Guru Privat Mtk,Fsk,Kimia,B.Inggrs H:085236371685 GA Lor 1/46-A

LC Pelatihan TEKNISI HP Software/HardWare 400rb SmpaiBs Brsrtfikt 70100274

BANK

MAKANAN-MINUMAN

BTH UANG CPT TNP JAMINN SYARAT MDH. Kusuma Bangsa 116.70046889/087 853412822

*ANANTA CATERING* Prasmanan, Kantoran “Mulai 10Rb” T: 081335236707

SAMBEL MBLEDOS Puedes Puol Sampe Mbledos @15rb 03171234468/08170331 1477 Uenak Ga Perlu Capek Nguleg

HILANG STNK Kawasaki L5407PB a/n MUSA ALQI ASHA 70622569

Hilg STNK L 5086 BJ a/n.Jayani d/a.Rungkut Kidul II Makam / 27 Surabaya

JUAL SEPATU BOLA/FUTSAL Kwalitas Trjmin Hrg Mulai 60rb 08175413107/ 03134390111

TLH HLNG STNK Hnda Beat th 2009 No.Pol: L 6814 DL warna Putih. 0318781200

PENJERNIH AIR YUPITER TERLENGKAP Peralatan Air Minum Isi Ulang & AMDK 85568558552252

PENGOBATAN TELAT BULAN Aman Cepat Tuntas H: 081727817178 081216514170 bs kirim/paket

OBAT KANKER,Kehamilan,DM, Cream Fleks Pemutih Jerawat dll H:0857-3059-6898 AHLI KHITAN & ACCESORIES (Dokter)Operasi kecil tdk terasa,Ngagel Kebonsari I/14 5044331 / 081332174052

RACIK/KAPSUL HERBAL KANKER & VIRUS031-5036783/ 031-71192941/ 081330310610

PEMBERITAHUAN

MODAL 150RB.HOME INDS PLASTIK Hsl ±3jt. JL.Rungkut mpn tgh DC10 085736088187

KARPET 205 x 240 = 40 Ribu Darmo Permai Selatan 19/10 7312805

TERIMA Pembuatan Cover Kursi Plastik ,Bangket Dll 087851442110-60969578

J.Susu SGM,DANCOW,BEBELAC,NUTRILON,S 26,Dll Harga Partai Bisa Kirim 83017575

J. BIBIT PEPAYA California Usia 2.BLNHarga 6 rb/Phn 081230827572

AGEN PERJALANAN DIBELI LAPTOP/Komputer Baru / Bekas Hub: 77995566 Diambil

MTRANS:Ctr/Drop&Travel Sby-Mlg-Batu PP Hub: 03177338327/ 081938140579

CATERING “GALAXI WEDDING” Prasmanan mulai 15rb, pkt nikah lkp mulai15Jt. 03177110027

RUPA-RUPA JS BUAT WEBSITE Cantik Mudah Di Edit Di www.idemoo.web.id 031-72665559

J/B ALAT FITNES Baru/Second Murah Hub: Kutisari 70761321/71574200.Pratama 72585096. Pucang Anom 71500065/ 33019867

CETAK Cpt Murah Nota Brosur Kalender Speaker K.Nama 5920254/031-31234325

OLAHARAGA

J.KACA Rasa/Mirror 7Lbr 2x2m2 Asahi 5mm& TrukDelta Box93 8493411/08215 4438686

JL-BELI-TT alat musik kybod - drum - efek - gitar dll 031-60331923

DIJUAL Legenda 2002,Kursi Tamu Spon, 2Spd Foster;Pandegiling 314B 71411524

STNK Supra Fit’06 L4067FY AN.Ika Nurwedia Novita,Jl.RungkutMenanggal IV/21

PERCETAKAN

DIJUAL MURAH Sket Ruangan/Partisi Layar Slide Meeting(Baru)&Kursi Meeting Hub:031-502.3442 / 0878.5115.4640

MUSIK

HIBURAN MRH/MEWAH elekton+orkes+b and+badut+jaranan reog 031- 70973238

PSNG RANGKA ATAP GALVALUM Mulai 100rb/m2 Garansi 10th (031)501882434/70909947

Hlg STNK Suzuki Th’04 L2485PU An.Dul Djamal; Dupak Masigit 11/11

TRM GESEK KrtKrdt,BCA(2,2)&VS/Mstr Pelunasan BsNG>Bratang Wtn2 03170489500

Cara Cpt Bd Daya Smut/Kroto Drmh TnpPohon Lhn 1M2 085748217532/081330 054929

DCR Perabot Jati Bekas,Lemari,KRS Roda, Etalase 03170278829-081703275080

1 JAM CAIR !!! Ada BPKB Langsung Cair Hub:031-81000096 / 34167884

Hlng KTPa/n.Rochman,NgindenMakam3/11A no. KTP. 3578092110590001 72483752

MELAYANI: BOR SUMUR,Bor Stros,Bor Arde ANDI/AGUS 031-81232107/ 082131132269

KOMPUTER OBRL MON15=150 CPU P4=425 BsTT,Bli CPU/ MNTR/LAPTOP Bks/Mati.ANTACOM 575036

DICARI BARANG2 Bekas, Koran, AC,Besi, Accu, dll Hub:03133101445/087854412074

DJL RUGI PERLENGKAPAN BUTIK FESYEN KOMPLIT 2,5JT.Hub:081234088359

HLG STNK Honda ‘08 L-6057-CL An. Hariyono Gub.Kertajaya 8C/9 Sby 0811334694

SADDA TRUSS-Pasang Atap Galvalum 105rb. Plapon Gipsum 60rb 031-88275250

BTH DANA 2-200Jt JmnBPKB Mtr/Mbl/ SHM; Kedungdoro 167-A 08563047018/ 70915868

www.homeindustri.tk”Home Industri Plastik&Kertas” Ternama&Terbesar Di JatimPerum.Bukit Bambe AN-16 Driyorejo-Gsk

JUAL BOLA Plastik 8 Inch 17rb/Dsn Lsg Pabrik Hub:031-60470979

HLG SIM C,B,KTP,STNK An.Nurul Lutfi L1155QF An. Nining Mardiana 087854333531

Hlg STNK Yamaha Th’04 L2748PZ an.Solikin; Tenggumung Wetan 4/18-B

“SMART KURSUS MOBIL” Cepat Bisa, Ketintang Baru II/45B 0318287689/ 71507959

HIGRADE’2000 SILVER(L) Pjk Baru Pakai Sendiri 081398433799

KERJASAMA

GAYA PLAFON. Rangka Atap Baja Ringan. Kusen Almini 031.77606975-081615842009

DANA Cpt BsByk JmnBpkb Mtr/Mbl/SHM LsgPros;Ijen1Ckalibutuh 70909668/708 91889

KURSUS

BANK

Kucing Persia Med Jntn Btn 9Bln & Btn Flat Nos 8Bln Peag Nos Jntn 77771799

ARSITEK

AdiraMaxiTunai Jmn BPKB mtr PrsCpTn Pot 70016965-83823440-70861911 BgJc UG/C55

PENGOBATAN

HEWAN PIARAAN

GADAI BPKB&STNK Bunga-+1% bsTAKE OVER, Pucang Anom Tmr 42C 501936870415325

BIRO JODOH GADIS TINGGI SEXY KATI PERUSAHAAN Fitri-31th,Islam,t168/56kg.Kenal SMS ketik KJ DN WJ100 Kirim Ke-9969 @2rb+ ZAKI 40TH PNS Islam S1 Mapan Cr Istri Sholehah 031-7665176/KJ Sakinah&Ikuti Temu Jodoh&Halal Bihalal Tgl:16 Sept

JAYA KARANG EMPAT 3893066 Penjaringan Sari 8782440 Tenggilis 8418925

JAM PRIA Merk CITIZEN & MIDO ModelKUNO & KLASIK Rp.10JT Asli 081230827572

RAJA AC/KULKAS78405999 Svc30 Freon 50 B.Psg100 J/B AcBksSglMerk 085733083555

MITRA SEDOT WC 8791356/8712042 24 jam Hari Mnggu/Besar Buka/ada Disc& Souvenir

SEDOT WC SURYA JAYA Rungkut 8686405 ; Kertajaya 71279025

TARUK TUNAI KK Murah (Bisa Nego) Kusum Bangsa 84 70956669/31399505

AER TEHNIK.Service AC, KULKAS, DISPEN SER, M.CUCI. Cuci 30,Freon50, Bongkar/ Pasang100 03171581280-081252929980 CV.TOP Svc AC,KULKAS,M.CUCI 71777784 Cuci30,Freon50 Bkr/Psg100 JB AC Bks

DANA CEPAT 1-150Jt Jmn BPKB Mtr/Mbl SHM;Demak370 3520087-700295280816504458

DJL P4 Lkp 700rb, P3 Lkp 500rb;Core2Duo

//BUDAYA AC// AC,Kulkas,Mesin Cuci,Jual/ Beli (031) 72723202/71442448 GRS!

SEDOT WC

IKLAN SURYA, SURYA+KOMPAS Hub:031-81172488 “Ada Bonusnya”

SUMUR BOR & STROS melayani beberapa uku ran Hub: 085648642659/085730070307

RUPA-RUPA ELEKTRONIK JUAL BELI/Tkr Tambah TV,Kulkas,MsnCuci Dll.BeliTV Rsk 8104567/081233774567

BIRO JASA

ARSITEK Cari Kerjasama Kontraktor utk 100unit System Termin Sdh Ada Pembeli Cukup Dgn Sebagian Cut&Fill Fasum Gorong” 087861980782 Jl.Trsn Brbdr 65MLg

ARCHITECTURE DESIGN & Build Rmh,R uko,Cafe,Resto,Hotel,Vila,Kntr,Pbrik&Interi or Furniture 0341-413479

SEDOT WC

MALANG

OBRAL CUCI GDG KULKAS(450)MCuci(350) Etlase +Rak+Pintu/KusenJati Dll 7627432

SOLUSI PMBUKUAN& Pjak, NeracaL/ R,PPH, PPN,SPT Thnan 03418141092 /082131927868

KREDIT DI SPEKTRA LAPTOP, ELECTRONIC, Furniture/Mebel,Alat Musik Dll: Syarat Mdh KTP,DP0% 0341-2410909/ 085756983251

BANK

AGEN PERJALANAN

BPKB LANGSUNG CAIR Angs BsDg Kartu Kredit DANA PRATAMA Jl.A.Yani 161 409111

Petik Apel 20ribu Sepuasnya WISATAwisata 0341-7376 468 / 085 649 772 001

GOLDEN RENTCARMelyni Sewa+Sopir, Carter Drop Off 0341-5187077/ 081234001269

PTNSC BPKB Mbl Min.Thn’90,Cpt,Aman, Ass, Tnp Pot,Plat Luar Bisa,Bns.Mnrk 085 646790666/081944998781,Jl.Suhat D510

HEWAN PIARAAN Jual KUCING Persia Sehat Terawat Murah 8184414

ANDA MAU BEPERGIAN/BRWISATA? 3PUTRA Trvl MnJUALVchr HtlOnline Tmrh, Trlgkp,Trpcaya(Slrh Ind&LrNgri)Info 034 1575027/563779 HP 085649977733/081 803839007

KURSUS KURSUS RIAS Wisuda Potong Pria/Wanita Sampai Bisa 500Rb 739 3242

LBB CERIA Trm Les Privat TK-SD 1XPrtmuan Rp.20rb guru dtgKrmh 085733142817

MAKANAN-MINUMAN

PERLENGKAPAN RUMAH Kitchen Set Spesialis&Custom Furniture 08180 5029306 085329098058 Pin24A621D5

Bth Walpaper?Tdk Ush Kmn2 Kmi dtg dg buku cth y Byk 085329098058/Pin24A621D5

PAKET MAKAN SIANG BebekGoreng/ Bakar =15Rb+Minum.RM WeLLDucK BebeKGorenG&BakaR,Jl.LA.Sucipto108 Blimbing.Jam 11-17

GRESIK www.homeindustri.tk”Home Industri Plastik&Kertas” Ternama&Terbesar Di JatimPerum.Bukit Bambe AN-16 Driyorejo-Gsk

TRACE EL AH350SMX Jazz Chrs 120 CLS Crhs B STT 150 Hub:081334719740 No.SMS

MOJOKERTO SUMBER HIDUP SEDOT WC Tinja H:0321-324494/324495 Mojokerto

RUPA-RUPA IngnBESAR PNJANG trbkti,amn,prmnen LINTAH Hitam SuperOil159rb 081235346600

AC/KULKAS

SMNR”Bongkar Rhs.Waralaba,Biro Umrh& Haji.Sabtu 15 Sept’12 di Amazy Chicken Res to 085695123856;087759834900(Yuli)

MUSIK

PT.LANCAR SIDOARJO SEDOT WC Tinja Hub:031-8921874 / 8964978

PLATIHAN investasi mdl 250rb Proft 3%/hr slma40hr,mdl kmbl 100% 085755343880

PASANG PMANAS Air u/Mndi LPG/Lstrk Hrg 1,5Jt Lgkp/Service Mcuci 0341-7033213

SIDOARJO

PEMUTIH WAJAH 100% Herbal ”DEOONARD” tdk Mrh/ngelupas 168rb/Pkt 081235346600

J.SELEP (pengg.Padi) Lt.+3200 ds Mendek Mojosari Hub:70319559/0812.3424.6912

JOMBANG

BERKAH JAYASrvice&JlBeli ACMbl/Rmh Klkas M.Cuci DRYER 0341-5334555/ 5430345

Dijual CPT Usaha Air Isi Ulang (OASE)+Peralatan Pendukungnya 0341 770 448 5 / 081 2333 700 40

MDL150RB.HOM INDS PLSTIK Hsl±3jt.Ds. Beji-Jogoroto dkt LAS MAIL:03212999544


17 18

soccer hot news

soccer hot news

KAMIS 13 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Data Fakta Hasil Rabu (12/9) KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2014 ZONA EROPA GRUP A Serbia 6-1 Wales (16' Aleksandar Kolarov, 24' Zoran Tosic, 39' Filip Djuricic, 55'Dusan Tadic, 80' Branislav Ivanovic, 89' Miralem S ulejmani; 30' Gareth Bale) Belgia 1-1 Kroasia (45'+2' Guillaume Gillet; 6' Ivan Perisic) Skotlandia 1-1 Makedonia (42' Kenny Miller; 11' Nikolce Noveski) Klasemen Sementara 1 Belgia 2 1 1 0 3-1 4 2 Kroasia 2 1 1 0 2-1 4 3 Serbia 2 1 1 0 6-1 4 4 Skotlandia 2 0 2 0 1-1 2 5 Makedonia 2 0 1 1 1-2 1 6 Wales 2 0 0 2 1-8 0 GRUP B Bulgaria 1-0 Armenia (44' Stanislav Manolev). Kartu merah: 73' Svetoslav Dyakov; 73' Marcos Pinheiro Pizelli, 76' Gevorg Ghazarian Italia 2-0 Malta (4' Mattia Destro, 90'+2' Federico Peluso) Klasemen Sementara 1 Italia 2 1 1 0 4-2 4 2 Bulgaria 2 1 1 0 3-2 4 3 Armenia 2 1 0 1 1-1 3 4 Rep Ceko 1 0 1 0 0-0 1 5 Denmark 1 0 1 0 0-0 1 6 Malta 2 0 0 2 0-3 0 GRUP C Swedia 2-0 Kazakhstan (38' Rasmus Elm, 90'+4' Marcus Berg) Austria 1-2 Jerman (56' Zlatko Junuzovic; 43' Marco Reus, 52' Mesut Oezil-pen) Klasemen Sementara 1 Jerman 2 2 0 0 5-1 6 2 Swedia 1 1 0 0 2-0 3 3 Irlandia 1 1 0 0 2-1 3 4 Austria 1 0 0 1 1-2 0 5 Kazakhstan 2 0 0 2 1-4 0 6 Kep Faroe 1 0 0 1 0-3 0 GRUP D Romania 4-0 Andorra (28' Gabriel Torje, 43' Costin Lazar, 90'+1' Valerica Gaman, 90'+3' Alexandru Maxim) Turki 3-0 Estonia (44' Belozoglu Emre, 60' Umut Bulut, 74' Selcuk Inan). Kartu merah: 18' Enar Jaager (Estonia) Hungaria 1-4 Belanda (8' Balazs Dzsudzsak-pen; 2', 53' Jeremain Lens, 19' Bruno Martins Indi, 73' Klaas-Jan Huntelaar) Klasemen Sementara 1 Romania 2 2 0 0 6-0 6 2 Belanda 2 2 0 0 6-1 6 3 Hungaria 2 1 0 1 6-4 3 4 Turki 2 1 0 1 3-2 3 5 Estonia 2 0 0 2 0-5 0 6 Andorra 2 0 0 2 0-9 0

GRUP E Siprus 1-0 Islandia (56' Konstantinos Makridis). Kartu merah: 85' Solvi Ottesen (Islandia) Norwegia 2-1 Slovenia (26' Markus Henriksen, 90'+5' John Arne Riise-pen; 16' Marko Suler) Swiss 2-0 Albania (21' Xherdan Shaqiri, 69' Gokhan Inler-pen) Klasemen Sementara 1 Swiss 2 2 0 0 4-0 6 2 Albania 2 1 0 1 3-3 3 3 Siprus 2 1 0 1 2-3 3 4 Islandia 2 1 0 1 2-1 3 5 Norwegia 2 1 0 1 2-3 3 6 Slovenia 2 0 0 2 1-4 0 GRUP F Israel 0-4 Rusia (5', 64' Alexander Kerzhakov, 17' Alexander Kokorin, 76' Viktor Faitzulin) Irlandia Utara 1-1 Luksemburg (14' Dean Shiels; 85' Daniel Da Mota Alves) Portugal 3-0 Azerbaijan (62' Varela, 85' Hélder Postiga, 87'Bruno Alves) Klasemen Sementara 1 Rusia 2 2 0 0 6-0 6 2 Portugal 2 2 0 0 5-1 6 3 Luksemburg 2 0 1 1 2-3 1 4 Irlandia Utr 2 0 1 1 1-3 1 5 Azerbaijan 2 0 1 1 1-4 1 6 Israel 2 0 1 1 1-5 1 GRUP G Bosnia-Herzegovina 4-1 Latvia (13'-pen, 53' Zvjezdan Misimovic, 43' Miralem Pjanic, 90'+2' Edin Dzeko; 5' Kaspars Gorkss) Slovakia 2-0 Liechtenstein (35' Marek Sapara, 77' Martin Jakubko) Yunani 2-0 Lithuania (55' Sotiris Ninis, 71' Konstantinos Mitroglou) Klasemen Sementara 1 Bosnia-Herz 2 2 0 0 12-2 6 2 Yunani 2 2 0 0 4-1 6 3 Slovakia 2 1 1 0 3-1 4 4 Lithuania 2 0 1 1 1-3 1 5 Latvia 2 0 0 2 2-6 0 6 L’tenstein 2 0 0 2 1-10 0 GRUP H San Marino 0-6 Montenegro (25' Luka Djordjevic, 26', 52' Fatos Beciraj, 69' Elsad Zverotic, 77', 82' Andrija Delibasic) Polandia 2-0 Moldova (32' Jakub Blaszczykowski-pen, 81' Jakub Wawrzyniak) Inggris 1-1 Ukraina (86' Frank Lampardpen; 39' Evgeni Konoplienka). Kartu merah: 87' Steven Gerrard (Inggris) Klasemen Sementara 1 Montenegro 2 1 1 0 8-2 4 2 Polandia 2 1 1 0 4-2 4 3 Inggris 2 1 1 0 6-1 4 4 Ukraina 1 0 1 0 1-1 1 5 San Marino 1 0 0 1 0-6 0 6 Moldova 2 0 0 2 0-7 0 GRUP I

Georgia 0-1 Spanyol (85' Roberto Soldado) Perancis 3-1 Belarusia (48' Etienne Capoue, 67' Christophe Jallet, 80' Franck Ribéry; 71' Anton Putsilo) Klasemen Sementara 1 Perancis 2 2 0 0 4-1 6 2 Spanyol 1 1 0 0 1-0 3 3 Georgia 2 1 0 1 1-1 3 4 Finlandia 1 0 0 1 0-1 0 5 Belarusia 2 0 0 2 1-4 0 keterangan: Juara grup langsung lolos ke putaran nal. Delapan runner up terbaik ikut playoff ZONA CONMEBOL Chile 1-3 Kolombia (41’ Matías Fernández; 58’ James Rodriguez, 73’ Radamel Falcao, 76’ Teólo Antonio Gutiérrez). Kartu merah: 34’ Gary Medel; 83’ Abel Tapias Uruguay 1-1 Ekuador (66’ Edison Cavani; 7’ Felipe Caicedo-pen). Kartu merah: 90’ Antonio Valencia (Ekuador) Paraguay 0-2 Venezuela (44’, 67’ Salomon Rondon) Peru 1-1 Argentina (21’ Carlos Augusto Zambrano; 36’ Gonzalo Higuaín) Klasemen Sementara 1 Argentina 7 4 2 1 15-6 14 2 Ekuador 7 4 1 2 8-7 13 3 Kolombia 7 4 1 2 12-6 13 4 Uruguay 7 3 3 1 15-11 12 5 Chile 7 4 0 3 12-13 12 6 Venezuela 8 3 2 3 7-8 11 7 Peru 7 2 1 4 9-13 7 8 Bolivia 7 1 1 5 7-12 4 9 Paraguay 7 1 1 5 5-14 4 keterangan: Posisi 1-4 lolos langsung ke putaran nal. Posisi lima playoff dengan tim terbaik ketiga zona Asia ZONA ASIA GRUP A Uzbekistan 2-2 Korea Selatan Lebanon 1-0 Iran Klasemen Sementara 1 Korsel 3 2 1 0 2 Iran 3 1 1 1 3 Qatar 3 1 1 1 4 Lebanon 4 1 1 2 5 Uzbekistan 3 0 2 1 GRUP B Jepang 1-0 Irak Jordania 2-1 Australia Klasemen Sementara 1 Jepang 4 3 1 0 2 Jordania 3 1 1 1 3 Australia 3 0 2 1 4 Irak 3 0 2 1 5 Oman 3 0 2 1

9-3 1-1 2-4 2-5 3-4

7 4 4 4 2

11-1 10 3-8 4 2-3 2 2-3 2 1-4 2

keterangan: Juara dan runner up lolos langsung ke putaran nal. Posisi ketiga terbaik playoff dengan tim posisi lima zona Conmebol

SOCCER SHORT ROSSI - Pelatih Inter Milan Andrea Stramaccioni mengaku sebagai penggemar berat Giuseppe Rossi. Dia percaya jika penyerang mungil yang kini masih menjadi milik Villarreal tersebut cocok bermain dengan sistem yang ia terapkan. NANI - Juventus dikabarkan sedang mengincar bintang Manchester United Luis Nani. Winger berusia 25 tahun itu direncanakan menjadi pembelian besar Bianconeri pada Januari mendatang dimana harganya takkan lagi mencapai 20 juta poundsterling.

DROGBA - Arsenal akan merayu striker Didier Drogba kembali ke Liga Primer Inggris guna menggantikan peran Robin van Persie. The Gunners akan memanfaatkan pergolakan internal di klub Drogba, Shanghai Shenhua.

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Kapasitas Tim Papan Atas BABAK awal kualikasi Piala Dunia 2014 zona Eropa, Rabu (12/9) dinihari, menggambarkan kekuatan tim-tim raksasa yang bersiap untuk terbang ke Brasil 2014. Minus Inggris yang harus terpeleset di tangan Ukraina (1-1), semua tim papan atas di masingmasing grup menunjukkan kapasitas mereka. Pertandingan memang baru memasuki “putaran pertama”, sebelum beranjak ke bulan Oktober. Namun dominasi tim-tim yang menjadi favorit untuk melaju dua tahun mendatang sudah mulai tergambar. Ada yang meneruskan permainan apik, ada juga yang bangkit dari keterpurukan. Di sisi lain, ada yang melempem, seperti Inggris contohnya, yang membutuhkan penalti Frank Lampard untuk mengamankan satu poin di partai Grup H. Tim besar pertama yang menjadi sorotan tentu saja Belanda. Berlaga di Puskás Ferenc Stadion, Budapest, Pelatih anyar Louis van Gaal meneruskan permainan hebat bersama bintang-bintang muda, dengan menekuk tuan rumah Hungaria, 4-1. Empat gol dilesakkan Jeremain Lens di menit ke-3 dan 53', Bruno Martins Indi (19') dan bomber senior, Klaas-Jan Huntelaar (74'). Hasil ini memang belum membawa Tim Oranye duduk di puncak klasemen sementara Grup D, karena Rumania berhasil menggunduli Andorra empat gol tanpa balas. Namun setidaknya runner up Piala Dunia 2010 ini sudah bersiap di tengah cibiran banyak pengamat terkait perekrutan pemain yang dilakukan Van Gaal.

AFP PHOTO /VANO SHLAMOV

RAYAKAN GOL - Pemain Spanyol merayakan gol ke gawang Georgia yang dicetak Roberto Soldado pada laga kualikasi Piala Dunia 2014 di Tbilisi, Rabu (12/9). Spanyol hanya menang tipis 1-0. “Pasukanku terlecut untuk menunjukkan kalau mereka juga punya kualitas bagus. Tak perlu ragu dengan apa yang kami lakukan. Sekarang, semuanya sudah bernilai positif dan kami tinggal menjaga momentum,” kata Van Gaal. Pada pertandingan kemarin, hampir semua tim papan atas Eropa yang meraih kemenangan, mampu mencetak dua gol, kecuali Spanyol. Sang Juara Dunia 2010 dan Euro 2012 ini patut berterima kasih pada Roberto Soldado, yang menjebol jala tuan rumah Georgia, hanya empat menit sebelum bubaran, di Boris Paichadze National Stadium, Tbilisi.

“Pertahanan mereka sangat ketat. Kami sudah membayangkan skenario seperti ini untuk laga ini dan sudah diantisipasi. Tapi kami tak begitu tajam dalam penyelesaian akhir,” ujar Pelatih Spanyol, Vincente del Bosque, di Football Espana. Meski hanya menang tipis, Del Bosque tetap puas timnya mampu memulai kampanye memertahankan gelar juara dunia dengan angka penuh. Kemenangan ini menjadi langkah awal yang positif bagi Spanyol di Grup I, guna bersaing dengan Perancis. Maklum, pada saat bersamaan, Les Bleus menangguk

kemenangan penting atas Belarusia di Stade de France, Saint-Denis, dengan skor 3-1. Tiga gol tuan rumah dilesakkan Etienne Capoue (49'), Christophe Jallet (68') dan Franck Ribéry (80'). “Ini adalah tiga poin yang penting. Jika kami bermain imbang maka kami seperti mengambil langkah mundur,” tandas Del Bosque. Penampilan membaik dipertontonkan Portugal. Meski tak terjadi hujan gol, tiga lesakan dari Varela (63'), Hélder Postiga (85'), dan Bruno Alves (88') sudah cukup untuk menaklukkan Azerbaijan di Estádio Municipal, Braga. Menang namun kurang memuaskan dialami dua tim unggulan, Jerman (Grup C) dan Italia (Grup B). Seminalis dua tahun silam, Jerman, hanya mampu menang 2-1 atas Austria di Ernst-Happel-Stadion, Vienna. Dua gol dicetak Marco Reus (44') dan penalti Mesut Oezil (52'). Pelatih Italia, Cesare Prandelli, harus gusar karena timnya hanya mampu menang 2-0 atas Malta, di Stadio Alberto Braglia, Modena. Dua gol kemenangan Gli Azzurri dihasilkan Mattia Destro (5) dan Federico Peluso (92'). Di antara tim unggulan, Serbia menjadi ‘regu’ yang paling trengginas. Berlaga di Karadorde Stadium, Novi Sad, armada Sinisa Mihajlovic menggebuk Wales 6-1. Enam gol berasal dari Aleksandar Kolarov (16'), Zoran Tosic (24'), Filip Djuricic (39'), Dusan Tadic (55'), Branislav Ivanovic (80') dan Miralem Sulejmani (89'). “Hasil yang membuat hari ini sangat sempurna setelah satu poin di Glasgow,” kata Mihajlovic.(Tribunnews/deo/bud)

KARAGOUNIS - Fulham berhasil memboyong kapten Yunani, Giorgos Karagounis, dengan status bebas transfer. Gelandang berusia 35 tahun tersebut akan bersama The Cottagers sampai akhir musim ini. Martin Jol merekrut Karagounis karena faktor pengalamannya di pentas Internasional.(cen)

PERU 1 VS 1 ARGENTINA

Ayo Ikut “Berkicau”

Tuliskan “kicauan” Twitter Anda baik berupa komentar tentang sepakbola atau dukungan terhadap klub kesayangan Anda ke #Tribunsuperball atau @Tribunsuperball. Kicauan terbaik akan dimuat di rubrik tweetball.

mudanya (III+)

ikhsan rossoneri ?@ ikhsanpato7: @TribunSuperball milan memang ditinggal oleh pmain bintang & senior tapi musim ini milan akan meraih treble winner dg pemain

SULFHYANTY'Ufhy ?@sulanthy: @TribunSuperball ayo CR7 kembali lah k Old Trafford kami merindukan berkostum setan merah boohitekmilanisti ?@A_R130879: Forza milan,ay0 pazzini bukti kan pada inter,biasanya buangan inter ke milan akan jadi bintang dan sebaliknya untk inter Omee Ilprincipe ?@phito_0308: @TribunSuperball Optimis As Roma Scudetto Taun ini .Totti semakin tua semakin menjadi . Forza Roma Per Sempre ! Dajee Roma ! Rio_Anugrah ?@rioA_ realmadrid: @TribunSuperball real madrid + barcelona = 1 piala dunia + 2 piala eropa ( spanyol ) Armiya ?@armiya_ronie: @tribunsuperball mengharap inter milan bangkit seperti era morinho

join facebook.com/suryaonline

Syukri Mansur ?@yukimansur: @tribunsuperball ronaldo akan ikut mourinho musim depan. ade surya bahy ?@adeblizt: @TribunSuperball @adeblizt ayo menchester city, km pasti juara,.. hendramarhadi ?@ hendramarhadi: @ TribunSuperball Wooo Sir alex ferguson berani membayar berapapun cristiano ronaldo untuk kembali ke MU....... Diansyah ?@Diansyahh_ MUfc @TribunSuperball sejarah pengalaman bertanding +mantal juara akn membuat MU kmbli meraih kesuksesan sprti thn 1999 atau 2008 #GGMU Muhammad iqbal. ?@ IQBAL_AV7 @TribunSuperball. Alfred Riedl: Sebaiknya Dua Timnas Digabungkan Jadi Satu #semuanya juga pengin seprti itu. Dukung TIMNAS. Roni Zzow ?@RZzow @TribunSuperball smoga kekisruhan D?_??°? PSSI cpat selesai..dan prestasi timnas kita makin membaik.

Messi Marah, Salahkan Lapangan BETAPA beruntungnya menjadi pelatih Argentina. Ketika Lionel Messi yang menjadi tumpuan gagal mencetak gol, pelatih Argentina memiliki penyerang lain yang mampu menyelamatkan tim. Adalah Gonzalo Higuain yang menjadi penyelamat Tim Tango. Higuian mencetak satu gol untuk memaksakan hasil imbang 1-1 melawan tuan rumah Peru di Estadio Nacional de Lima, Lima, Rabu (12/9), pada laga kualikasi Piala Dunia 2014 zona Amerika Selatan (Conmebol). Peru seakan tidak gentar dengan kehebatan Argentina. Pertandingan baru berjalan tiga menit, tuan rumah sudah mendapatkan hadiah tendangan penalti. Sayang, eksekusi Claudio Pizzaro berhasil diblok Sergio Romero. Peru kemudian unggul melalui bek Carlos Zambrano pada menit ke-22. Higuain akhirnya menyelamatkan Tim Tango dari kekalahan melalui golnya pada menit ke-37. Berhasil menyamakan kedudukan, ArAFP PHOTO / ERNESTO BENAVIDES gentina semakin bernafsu untuk mencetak DUEL - Striker Peru Jefferson Farfan (kiri) berduel dengan bek Argentina Marcos gol tambahan untuk meraih tiga angka. Rojo di National Stadyum, Lima, Rabu (12/9). Peru menahan Argentina 1-1. Namun, Messi yang diandalkan menjadi “Lapangan pertandingan sangat tidak seperti ini. Tempat ini merupakan tempat goal getter tak mampu berkutik terhadap membantu, Anda membutuhkan satu atau yang sulit untuk bermain dan lapangankawalan pemain-pemain Peru. dua sentuhan untuk mengendalikan bola. nya buruk. Semua orang ingin mengalahHingga peluit panjang berbunyi, skor Kami meninggalkan lapangan dengan kan Argentina,” tutur Mascherano seperti imbang 1-1 tidak berubah. Argentina rasa marah karena tidak bisa memainkan dilansir ESPN. hanya mendapatkan tambahan satu poin permainan bagus. Namun, hasil imbang Pelatih Alejandro Sabella turut untuk mengukuhkan diri di puncak klasepada partai tandang sudah cukup bagus,” mengamini pernyataan Macherano. men sementara. ungkap The Messiah di Sabella mengaku tidak terkejut dengan Bagi Messi, catatan SUSUNAN PEMAIN Independent. hasil imbang melawan Peru. “Peru tidak bagus dengan selalu Peru: Fernandez, Rodriguez, ZamGelandang Javier mengejutkan saya. Saat ini, bertanding mencetak gol dalam enam brano, Cruzado, Ramirez/ P. GuerMascherano mengamini melawan mereka selalu sulit,” ungkapnya. pertandingan terhenti. rero, Lobaton/ Josepmir Ballón VilArgentina memimpin klasemen denUsai pertandingan, bintang lacorta, Yotun, Advincula, Pizarro, keluhan Messi mengenai kondisi lapangan yang gan poin 14. Akan tetapi posisi mendapat Barcelona tersebut menFarfan, Carrillo/ P. Hurtado ancaman dari Kolombia yang naik ke posisi yalahkan kondisi lapangan Argentina: Romero, Zabaleta, Ga- buruk. Namun, gelandang kedua dengan selisih satu angka, usai memEstadio Nacional de Lima ray, Fernandez, Rojo, Mascherano, Barcelona tersebut memuji semangat Peru yang sangat bantai tuan rumah Chile 3-1. Ekuador juga yang buruk sehingga Gago/ Guiñazu, di Maria/ Maxi ingin mengalahkan timnya. mengumpulkan poin 13 setelah menahan timnya hanya mampu Rodríguez, Messi, Higuain, Lavezzi/ Enzo Nicolás Pérez “Kami sudah tahu akan Uruguay 1-1.(Tribunnews.com/deo) meraih satu angka. follow @portalsurya


KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

HALAMAN 18

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Tim Jatim Tidak Diundang Drawing Enam Besar

DATA & AGENDA Hasil Perlombaan Rabu (12/9)

Angkat Besi - 62 kg putra Emas : Eko Yuli Irawan (Kaltim) Perak : M Hasbi (Jabar) Perunggu : Rivaldi Achmad (Jabar)

Balap Sepeda -Downhill Putri Emas : Risa Suseanti (Jabar) Perak : Exa R Khoiroti (Jogjakarta) Perunggu : Fitriyanti Riyanti (Jatim)

Panjat Tebing - Speed Track Putri Beregu Emas : Jateng Perak : Kaltim Perunggu : Jatim

Angkat Besi - 56 kg putra Emas : Jadi Setiadi (Lampung) Perak : Surahmat (Aceh) Perunggu : Sumar yanto (Lampung)

Biliar - Bola 8 Putri Emas : Angelina Ticoalu (DKI) Perak : Amanda Rahayu (Jateng) Perunggu : Nova Floura (Bengkulu), Nony K (Jabar)

Selam - 200 m bifin putri Emas : Margareta Herawati (Riau) Perak : Amanita (Jabar) Perunggu : Katrin Yuliani (jabar)

Angkat Besi - 53 kg putri Emas : Citra Febriyanti (Lampung) Perak : Dewi Safitri (Jabar) Perunggu : Tanti Pratiwi (Jateng)

Karate - Kata Beregu Putra Emas : Sulsel Perak : DKI Perunggu : Kalbar/Jabar

Senam Putri - Palang Bertingkat Emas : Kaltim Perak : Jatim Perunggu : Bali

Karate - Kata Beregu Putri Emas : Sulsel Perak : Jabar Perunggu : DKI/Jatim

Senam Putri - Balok Keseimbangan Emas : Jatim Perak : Riau Perunggu : Kaltim

Angkat Besi - 48 kg putri Emas : Sri Wahyuni (Jateng) Perak : Lisa Setiawati (Kaltim) Perunggu : Siti Napisah (Jateng) Atletik - Lari Gawang 100 m Putri Emas : Dedeh Herawati (DKI) Perak : (NTB) Perunggu : Enung Neni (Jabar) Atletik -Lempar Martil Putri Emas : Rose Herlina (DKI) Perak : Yurita Ariani (DKI) Perunggu : Nia Meiliani (Jabar) Atletik - 800 m Putra Emas : Ridwan (NTB) Perak : Endro Kusworo (Jatim) Perunggu : Hernius Siantar (Riau) Balap Sepeda-Downhill Putra Emas : Warsito (Jogjakarta) Perak : Purnomo (Jatim) Perunggu : Popo Aryo (Jatim)

Loncat Indah - Putri Emas : Della Dinarsari (Jatim) Perak : Linadini Yasmin (DKI) Perunggu : Maria Natalie Dinda (DKI) Loncat Indah - Putra Emas : Ahmad Sukron (Jabar) Perak : Andriyan (DKI) Perunggu : Hasyim Alfajri (Sumsel) Wushu - Changquan Putri Emas : Natalie Chriselda (Jatim) Perak : Susyana Tjhan (DKI) Perunggu : Cindy Sutanto (Jogjakarta) Wushu - Changquan Putra Emas : Ahmad Hulaefi (DKI) Perak : Charles Sutanto (Sumut) Perunggu : Aldy Lukman (Sumut)

PEKANBARU, SURYA - Nasib sepak bola di PON XVIII/2012 Riau hingga, Rabu (12/9) pukul 17.00 WIB belum jelas. Siapa di antara dua tim, apakah Jawa Timur atau Jawa Barat yang berhak lolos ke Enam Besar, belum ada keputusan. "Kasus di sepak bola diambil alih Ketua KONI Pusat dari Dewan Hakim PB PON," ujar sumber Surya yang keberatan disebut namanya, Rabu (12/9). Sementara panitia pelaksana (panpel) sepak bola PB PON XVIII/2012 Riau ternyata menggelar technical meeting (TM) secara mendadak untuk cabang sepak bola. TM digelar di Hotel Mutiara Met-

deka, Pekanbaru semalam, namun anehnya tidak menyertakan tim sepak bola Jatim. Yang menarik, tim Jabar yang di-diskualifikasi, ternyata diundang untuk mengikuti TM. "Kami tidak mendapat undangan, tetapi kami tetap datang ke TM karena Jabar sudah diskualifikasi," sebut Wardi, Wakil Ketua PSSI Jatim semalam. TM ini untuk melakukan drawing enam besar dan sangat aneh bila Jatim tidak diundang. Kepada wartawan, Bidang Hukum KONI Jabar, Hotma Agus Sihombing menunjukkan surat TM. Surat undangan dari Panpel sepak

bola PON, yakni dengan nomor 46A/ PON-Panpel/I8/_5-2012. Surat tertanggal 12 September 2012 itu ditujukan kepada manajer tim Jabar untuk TM di Hotel Mutiara Merdeka Ruang Hangtuah, Jl Yos Sudarso, pukul 20.00 WI. Surat itu ditandatangani Ketua Panpel Sepak bola Satar Thaher. "Ini surat saya terima tadi dari LO PB PON Riau pukul 18.00 WIB. Tetapi sampai pukul 21.00 belum ada kejelasan," jelas Hotma. Asisten pelatih Jabar, Mustika Hadi menambahkan, surat undangan TM ini dari panpel sepak bola PB PON. "Kita lolos lewat perjuangan di lapang-

an. Kami di sepak bola tidak ada kepentingan golongan. Kita berjuang panji sepak bola Jabar," jelas Mustika. Baru sekitar pukul 21.30 WIB, pertemuan dimulai tertutup. Jika merujuk babak penyisihan, enam tim yang lolos enam besar adalah Papua, Jambi sebagai wakil Grup A. Kemudian Jabar dan Sumatra Utara (Sumut) dari Grup B, dan Grup C diwakili Jateng, Sulawesi Tenggara (Sultra). Kendati demikian, juga datang tim Jatim dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Sepak bola PON, sudah harus memainkan laga enam besar di Stadion Kaharuddin Nasution, Kamis (13/9) ini. (fat/es)

Emas dari Nomor Bergengsi Wushu

Senam Putri - Lantai Emas : Kaltim Perak : Jatim Perunggu : Riau Senam Putri - meja Lompat Emas : Kaltim/Jabar Perak : Sumbar Renang - 400 m gaya bebas putra Emas : Triadi Fauzi (Jabar) Perak : Ricky Anggawijaya (Jabar) Perunggu : M Akbar Nasution, (Sumsel) Renang - 100 m gaya punggung putri Emas : Yessy V Yosaputra (Jabar) Perak : Nurul Fajar (Jatim) Perunggu : Fibriani RM (Jatim)

LUAR ARENA

Bonek, Viking, sampai Rano Karno PEKANBARU - Perhelatan PON 2012 tidak saja ramai dan padat dikunjungi para kontingen peserta, namun para suporter dari berbagai daerah di Indonesia. Hal tersebut sengaja dilakukan guna memberikan dukungan kontingen selama bertarung di pesta olahraga empat tahunan ini. Di beberapa pertandingan cabang yang diperlombakan, terlihat para atlet berbaur dengan suporter sebelum pertandingan dimulai. Membekali diri dengan peralatan musik, para suporter tak henti-hentinya meneriakan lagu kebanggaan, hingga semboyan dan pantun yang dipersiapkan. "Kami datang ke stadion untuk mendukung tim bola voli Jatim melawan Kepri, Mas," kata Murdin, koordinator suporter saat di temui Tribun di hall Universitas Islam Riau. Ia juga mengatakan, puluhan suporter Jawa Timur alias bonek datang ke arena PON guna memberikan semangat. "Teman-teman sudah sepakat datang ke setiap pertandingan yang ada untuk mendukung, " jelasnya. Hal yang sama dilakukan suporter Bandung alias Viking yang dengan semangat memberikan dukungan. Tak ketinggalan di cabang bulu tangkis Beregu putri, saat Banten melawan Riau. Saat itu Wakil Gubernur Banten, Rano Karno bersemangat memberikan dukungannya. (tribunnews)

PON BLITZ

tribun pekanbaru/melvinas priananda

JUARA Salah satu cara pendukung dalam menyambut tim Jateng yang mendapatkan medali emas dalam panjat tebing, Rabu (12/9). Jateng berhasil mengalahkan tim beregu putri Kaltim dalam babak final.

surya/erfan hazransyah

TENAGA EKSTRA - Aksi peloncat indah Jatim, Della Dinarsari saat memenangi emas di nomor menara putri, Rabu (12/9). Belum cukup untuk memperkuat posisi Jatim di peringkat kedua.

Demam Emas Memanas

â– Posisi Jatim Terancam Laju DKI PEKANBARU, SURYA - Sehari setelah pembukaan resmi PON XVIII 2012, pertarungan para kontingen untuk memenangi kepingan medali kian membara. Tidak terkecuali para atlet Jatim yang juga semakin on fire ketika menghadapi pertarungan dari dua sisi. Jatim yang bernafsu mengejar Jabar di puncak, juga dikejar DKI Jakarta yang tak kalah agresif merebut posisi kedua perolehan medali. Perang jarak dekat antara Jatim dan DKI ini diperkirakan panas sepanjang pekan. Dan adrenalin Jatim terus bergolak ketika demam emas mulai meninggi. Prestasi membanggakan pun diraih. Seperti yang ditorehkan cabang senam, yang hingga Rabu (12/9), cabor berkekuatan 12 atlet itu sudah menyumbangkan tujuh emas, dua perak dan satu perunggu. Jumlah itu melampaui target KONI Jatim yakni enam medali emas. Pada lomba kemarin Jatim mendulang empat emas dan dua perak. Empat emas disumbangkan Agus Adi Prayoko di nomor meja lompat putra dan gelang-gelang

Voli Jatim Belum Tertandingi P E K A N BA R U , SURYA - Tim bola voli indoor putri Jatim belum menemui lawan sepadan pada ajang PON XVIII Riau. Dini Indahsari dkk dengan mudah menjinakkan tim Papua di GOR Universitas Islam Riau (UIR), Pekanbaru, Rabu (12/9). Menghadapi Papua, Jatim menggilas Papua yang merupakan juara PON 2008 di Kaltim melalui angka telak 3-0. Kemenangan atas Papua ini merupakan sukses kedua Jatim karena di pertandingan sebelumnya, Dini Indahsari dkk menang 3-0 atas DKI Jakarta. Pelatih Jatim, Machfud Irsyada puas dengan permainan anak didiknya. Dia menilai, permainan Dini dkk lebih baik dibandingkan saat menghadapi DKI. "Permainan anak-anak lebih kompak dan solid, tetapi belum maksimal. Kalau lawan DKI nilainya 50, sekarang menghadapi Papua nilainya 60. Saya bersyukur atas kemenangan ini," sebut Machfud. Di mata Machfud, kekuatan tim Papua saat inti tidak sekuat di PON 2008 di Kaltim. Sehingga Jatim bisa men-

surya/erfan hazransyah

PENAKLUK JUARA - Dini Indahsari dkk saat tampil mengalahkan juara bertahan Papua, Rabu (12/9). dominasi permainan. Jatim akan bertemu Jateng pada laga terakhir penyisihan, Kamis (13/9). "Mudah-mudahan permainannya lebih baik lagi. Kondisi anak-anak bagus dan diharapkan terus dipertahankan," ucap mantan asisten pelatih voli nasional ini. Tim Jatim putri sudah puasa gelar sejak PON 2004 di Palembang, Sumsel. Kegagalan terulang saat PON 2008. Sementara tim voli putra Jatim memastikan lolos ke babak delapan besar setelah memetik kemenangan ketiga. Bagus Wahyu Ardiyanto dkk menggu-

join facebook.com/suryaonline

lung tim putra Aceh 3-0 (25-19, 25-16, 25-16). Sebelumnya, juara bertahan Jatim telah memetik dua kemenangan di laga penyisihan Grup B, masing-masing atas Kepulauan Riau dan Jabar. Kini Jatim menyisakan dua partai melawan DKI Jakarta (13/9) dan Bali (14/9) untuk penentuan peringkat di delapan besar yang akan menggunakan sistem gugur. "Aceh bukan lawan sepadan, tetapi saya tetap instruksikan anak-anak untuk tampil maksimal," kata pelatih volip putra Jatim, Ibarsyah. (fat)

putra, Amalia Fauziah balok keseimbangan putri serta Ferrous One Williodac nomor senam lantai putra. Sementara dua perak diraih Agus Adi Prayoko dan Tazsa Miranda dari palang bertingkat putri. "Kami bangga dengan prestasi yang diukir anak-anak," kata Manajer Senam Jatim, Dr. Priyanto. Sebelumnya, pada hari pertama perlombaan senam, Minggu (9/9), Jatim menyapu bersih dua emas nomor artistik beregu, baik putra maupun putri. Regu putra Jatim terdiri dari Agus Adi Prayoko, Ferrous One, Dwi Samsul dan Endik Nur. Sementara regu putri dihuni Amalia Fauziah, Fitri Dwi, Maretta Anindiyah P dan Tazsa Miranda. Di hari kedua, Senin (10/9), senam yang menggelar nomor artistik perorangan serba bisa, dua pesenam Jatim, Amalia Fauziah dan Agus Adi Prayoko menambah masing-masing emas dan perunggu. “Raihan ini emas sudah kami prediksi sebelumnya, jadi tak ada faktor kejutan di sini,� ungkap pelatih artistik putri Jatim,

Irma Febrianti. Tidak berbeda dengan di arena loncat indah. Jatim sudah melengkapi total tiga emas sejauh ini. Karena kemarin peloncat putri Jatim, Della Dinarsari mengungguli dua pesaingnya masing-masing Linadini Yasmin dan Maria Natalie Dinda dari DKI Jakarta. Meski begitu DKI tetap kontingen yang paling berbahaya karena kemarin mereka sudah menyalip Jatim di posisi kedua berkat dua emas dari atletik. Di nomor lari gawang 100 meter putri, Dedeh Herawati mengais emas dan membuat rekor nasional baru, disusul Rose Herlina di nomor lempar martil putri. Secara umum pertandingan Rabu (12/9) merupakan momen terpanas di PON 2012 ini karena memperebutkan 54 medali emas dari beberapa cabang yang menggelar final. Dari 12 cabang yang menggelar final, cabang karate paling banyak menyediakan emas dan perak karena mempertandingkan 13 partai final. (es/fat)

PEKANBARU, SURYA - Kejutan besar dari Jatim terjadi di arena wushu yang memulai pertandingan di Sport Center Rumbai, Pekanbaru, Rabu (12/9). Kejutan itu adalah Natalie Chriselda yang sukses menggapai emas pertama di nomor Taolo jurus Women Changquan. Women Changquan merupakan salah satu nomor bergengsi di wushu. Natalie menjadi yang terbaik untuk Jatim, menyusul kemenangannya atas lawan-lawannya. Poin Natalie mengungguli atlet andalan DKI Jakarta, Susyana Chan yang merebut perak. Medali perunggu diperoleh atlet Jogjakarta, Cindy Susanto. Pada perlombaan kemarin, Natalie memimpin dengan perolehan nilai 9,58. Disusul Susyana yang membukukan catatan angka 9,56 dan Cindy mendulang nilai 9,55. Sukses Natalie menyabet emas pertama cabor wushu, disambut antusias kubu Jatim. Baik ofisial dan tim pelatih bersorak dan memeluk Natalie. Pelatih wushu Jatim Yuliana Kurniawan mengaku, kunci kemenangan Natalie mampu meraih emas karena menggunakan jurus salto split. Menurut manager wushu Jatim Pujianto, sukses Natalie merupakan buah dari latihan keras selama ini. "Ini nomor bergengsi di wushu putri. Saya senang dan puas, karena Natalie mengalahkan Susyana, juara PON tiga kali beruntun," sebut Pujianto. Pujianto berharap, sukses Natalie menjadi pembuka medali emas pada nomor-nomor lainnya. Dia yakin atlet-atlet binaannya bisa menorehkan prestasi yang baik di PON Riau. Kamis (13/9) hari ini, para pendekar Jatim kembali turun dan memiliki potensi menyumbangkan emas, seperti pada jurus senjata pendek. Natalie turun pada jurus pedang. Sementara Felda Elfira Santoso tampil di jurus golok. (fat)

Tantangan dari Jabar di Semifinal Kandas di Kata Beregu Putri

PEKANBARU, SURYA - Jawa Barat (Jabar) juga menjadi tantangan berat bagi Jatim di cabang bulu tangkis. Bahkan tim putri Jatim dituntut berjuang keras melawan pimpinan sementara perolehan medali emas PON XVIII/2012 Riau ini karena bakal bertemu di partai semifinal yang digelar di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Kamis (13/9) ini. Jatim harus bertemu Jabar, karena hanya menempati posisi kedua Grup Q. Jatim menyerah atas DKI 2-3 pada pertandingan terakhir penyisihan grup, Rabu (12/9). Sementara Jabar sukses menggulung Jateng 4-1. Bertarung menghadapi DKI yang banyak dihuni pemain pelatnas PBSI, Jatim menurunkan kekuatan terbaik. Tunggal pertama Jatim adalah pemain pelatnas Aprillia Yuswandari. Sayang, Aprillia menyerah dari tunggal putri DKI Jakarta, Bellatrix Manuputty 18-21,15-21. Jatim menelan kekalahan kedua saat duet Jenna Gozali/Dellis Yuliana menyerah dari Nintiya Crishinda/Della Destiara 12-21, 1621. Di laga ketiga, Tike Arieda Ningrum kalah dari Ganis Rahmadani 21-17, 12-21, 13-21. Unggul 3-0, DKI Jakarta tidak ngotot pada dua laga terakhirnya. Jatim mengambil dua kemenangan melalui pasangan Variella Aprilsasi/Shendy Puspa yang mengatasi Pia Zubaidah/Dian Fitriani 21-17, 21-16. Sedangkan tunggal ketiga Jatim Silvina Kurniawan menutup laga dengan menghentikan Rena Suwarno 14-21, 21-18, 21-10. Manajer bulu tangkis Jatim, Wijanarko

Adi Mulya menuturkan, Jabar memiliki materi yang berkualitas. Seperti Hera Desi, Linda Wenin dan Febby Angguni di sektor tunggal. "Dari peringkat, pemain-pemain Jabar lebih tinggi. Tetapi permainan beregu tidak berlaku peringkat, tetapi semangat dan mental tanding cukup menentukan," jelas Wijanarko. (fat)

surya/erfan hazransyah

POSISI KEDUA - Pasangan Jatim, Variella/ Shendy saat tampil di partai keempat.

PEKANBARU, SURYA Ambisi karate Jatim merebut medali emas karate di nomor kata beregu, kandas. Jatim mengais medali setelah perebutan posisi ketiga melawan Bangka Balitung (Babel) di GOR Tri Buana, Rabu (12/9). Tim kata beregu putri Jatim yang menurunkan Fitria, Dika Armania dan Sisilia Agustiani tidak bisa melaju ke partai puncak. Karena di semifinal menghadapi Jabar, Jatim kalah telak 0-5. Kekalahan telak dari Jabar dinilai Jatim janggal. Pengprov FORKI Jatim pun protes ke dewan wasit dan juri. "Kami sudah melayangkan protes resmi dan diterima dewan juri," jelas Totok Lucida, Ketua Pengprov FORKI Jatim. Menurutnya wasit dan juri sengaja memenangkan Jabar. "Peluang emas sangat besar, silakan lihat rekaman videonya. Ada atlet Jabar yang bergerak, kok lima wasit dan juri memenangkan mereka," tegasnya. Soal protes Jatim, dewan wasit sudah menskorsing lima juri yang menilai pertandingan. "Sudah diskorsing, tetapi saya minta minta skorsingnya selama PON ini," pinta Totok. Manajer karate Jatim Johannes Koento menambahkan, ada persoalan nonteknis pada juri. Padahal yang memimpin pertandingan Jabar dan Jatim adalah wasit bersertifikat Asia. (fat) follow @portalsurya


19

multisport surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Praseleksi Dimulai, Siapkan Tim Khusus SURABAYA, SURYA - Persebaya Surabaya semakin bersemangat membentuk tim untuk musim depan. Belum sehari setelah mendapat izin dari Direktur PT Persebaya Indonesia, Cholid Goromah, untuk membentuk tim, Persebaya langsung mengadakan trial game menghadapi klub internal Persebaya, PS Rheza Mahasiswa, kemarin (12/9). Dalam sesi latih tanding tersebut, Ibnu Grahan, calon pelatih Persebaya musim depan, terlihat mendampingi tim. Ia mengaku, game ini akan digunakannya sebagai seleksi kecil sebelum agenda resmi seleksi pada 25 September mendatang. “Bisa dibilang ini praseleksi. Saya ingin melihat sampai sejauh mana anak-anak menjaga kondisinya setelah kompetisi usai,” ujar Ibnu, yang didampingi Makhrus Afif dan

Ahmad Rosidin. Terpisah, Gede Widiade, yang diminta Cholid Goromah untuk kembali duduk sebagai CEO, mengaku sudah punya rencana matang membangun tim musim depan. Menurutnya, ia akan mendatangkan tim khusus yang nanti akan memberikan penilaian siapa saja pemain yang pantas direkrut, atau diperpanjang kontraknya. “Rencana saya, kami akan datangkan dua pelatih. Mereka kami minta untuk memberi saran, siapa saja pemain seleksi yang layak menjadi pemain Persebaya,” ujar Gede. Gede mengatakan, pemilihan pemain dengan model begini dilakukan agar hasil seleksi lebih objektif. Mengenai wewenang Ibnu, menurut Gede, tetap akan diberi mandat khusus. “Jadi tidak akan ada kecurigaan dari pemain, bahwa me-

reka yang dipilih karena dekat dengan Ibnu-lah, dengan Afiflah, dan sebagainya. Mereka nanti akan berdiskusi dengan Ibnu, soal pemain yang mereka inginkan,” ujar Gede. Sementara dalam latih tanding kemarin, Persebaya menang 3-1 atas Rheza Mahasiswa. Tiga gol dilesakkan oleh Feri Ariawan, Mat Halil, dan Pradipta Galuh. Latih tanding kemarin didominasi pemain-pemain Persebaya musim lalu, meski ada beberapa pemain dari tim lain. Punggawa Persela yang diincar Persebaya untuk bergabung musim depan, yaitu Aris Alfiansyah, kemarin juga bergabung dalam tim. Selain dia, muka-muka lama seperti Sunaji, Lucky Wahyu, Aulia Tri Hartanto, termasuk pemain veteran ‘Bejo’ Sugiantoro, yang baru saja memperkuat Persebaya DU di laga ujicoba melawan Persepam MU, juga ikut bermain. (ab)

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Vietnam Kepanasan

■ Datang Lebih Cepat ke Surabaya SURABAYA, SURYA - Timnas Vietnam sepertinya enggan bermain-main dalam laga ujicoba menghadapi Tim Garuda, Sabtu (15/9) nanti. Juara Piala AFF 2008 ini memutuskan berangkat sehari lebih cepat, agar bisa beradaptasi dengan cuaca panas Surabaya. Hal tersebut diungkapkan pelatih mereka, Phan Thanh Hung, saat tiba di Bandara Juanda, Sidoarjo, Rabu (12/9). Phan Thanh mengakui, cuaca panas Surabaya bisa menjadi masalah serius bagi para pasukannya. “Kami berangkat lebih cepat, untuk beradaptasi dengan cuaca. Kami dengar, cuaca Surabaya sangat panas. Ini bisa berpengaruh buat fisik para pemain

kami,” ujar Phan Thanh, diterjemahkan ofisial Timnas Vietnan. Phan Thanh mengklaim membawa tim yang akan turun di Piala AFF 2012 mendatang. Menurut dia, separuh dari isi tim adalah Timnas senior Vietnam yang turun di Piala AFF 2010, termasuk kapten mereka, Nguyen Minh Duc. Sementara sisanya, merupakan wajah baru. Sementara dari data yang diperoleh Surya, dalam rombongan kemarin, hanya ada lima pemain berusia di bawah 23 tahun. “Kami tidak peduli bahwa kekuatan sepak bola Indonesia saat ini terpecah, karena masalah dualisme. Bagi kami Timnas Indonesia tetap sebuah tim yang kuat,” lanjut Phanh.

Pengakuan Phanh yang mengeluhkan panasnya cuaca Surabaya, bisa jadi hanya taktik untuk membuat Timnas lengah. Pasalnya, hanya sehari sebelum tiba di Surabaya (11/9), mereka baru mempermalukan Malaysia 0-2 di Stadion Shah Alam, Kuala Lumpur, Malaysia. Kemenangan Vietnam ini fenomenal, lantaran mampu memutus rekor tak terkalahkan Timnas Malaysia di kandang sejak November 2009. Timnas Indonesia datang beberapa jam setelah kedatangan Vietnam. Pelatih Tim Garuda, Nil Maizar, mengaku percaya diri dengan peluang timnya di laga mendatang. Menurutnya, pasukannya saat ini berada da-

lam kondisi fisik yang bagus. “Kondisi fisik anak-anak fit. Kita sudah sehari penuh beristirahat. Nanti sore kita coba latihan ringan di hotel. Mulai besok, kami mulai fokus ke laga ini,” ungkap Nil. Mengenai kekalahan 0-2 melawan Korea Utara, menurut pelatih asli Sumatera Barat ini, tidak berimbas negatif ke mental anak-anak asuhannya. Bahkan menurutnya, laga melawan Korut memberikan rasa percaya diri buat Endra Prasetya dkk. “Hasil akhir kita memang kalah, tetapi kita masih bisa memberi ancaman kepada Korut, yang peringkatnya jauh di atas kita. Saya tanamkan ke anakanak, bahwa mereka bisa melawan tim kuat. Mereka harus percaya diri,” kata arsitek juara Liga Primer Indonesia, Semen Padang, ini. (ab)

Mahasiswa Asah Serangan Balik SURABAYA, SURYA - Kemenangan 3-0 atas Dyvy FC di putaran pertama Divisi I LFA Jatim III menjadi modal berharga bagi Mahasiswa. Mereka bertekad menaklukkannya lagi di putaran kedua, Sabtu (15/9) mendatang. Mahasiswa kini memang membutuhkan asupan poin demi mengamankan posisinya di sepuluh besar klasemen. Sedangkan Dyvy, tentunya tak rela dikalahkan untuk kedua kalinya. Pasalnya, Dyvy yang nangkring di peringkat 4 juga membutuhkan poin untuk naik ke ketiga besar. Jelang bentrok ini, berkaca dari hasil imbang 3-3 atas Al Irsyad pekan lalu, Mahasis-

wa mengaku akan membenahi lini pertahanan yang mulai keropos. Lemahnya pertahanan inilah yang mengakibatkan gawang Mahasiswa mudah dibobol oleh Al Irsyad. “Persiapan seminggu sebelum lawan Dyvy, kami digenjot untuk menambal kekurangan di lini pertahanan,” tandas Djoni Setiawan, pilar Mahasiswa, Rabu (12/9). Selain itu, Mahasiswa juga akan memantapkan teknik serangan balik yang selama ini, diakui masih lemah dan mudah ditebak tim lawan. Menurut Djoni, pemantapan teknik serangan balik ini juga akan dibarengi dengan

ULANGI SUKSES Para pemain Mahasiswa ingin mengulangi kemenangan atas Dyvy di putaran kedua.

surya/eko darmoko

join facebook.com/suryaonline

KEKUATAN PENUH Para pemain Vietnam tiba di Bandara Juanda, Rabu (12/9). Datang lebih cepat ketimbang Timnas Indonesia yang menjadi tuan rumah uji coba di Gelora Bung Tomo lusa.

penggemblengan stamina para pemain. Pasalnya, serangan balik yang efisien adalah yang disertai dengan kecepatan pemain. Nah, kecepatan ini akan tampak jika dibarengi dengan stamina yang prima. “Dalam duel ini, Mahasiswa turun dengan kekuatan penuh. Tidak ada pemain yang cedera atau terkena akumulasi kartu,” imbuh Djoni. Di peringkat 10, Mahasiswa mengumpulkan 28 poin dan dibuntuti Barkla di posisi 11 dengan 27 poin. Sedangkan Dyvy di peringkat 4 dengan mengemas 39 poin dan disusul oleh Kalianak di posisi kelima dengan poin yang sama. (k1)

surya/aji bramastra

Sponsor Mulai Tinggalkan Deltras SIDOARJO, SURYA - Penampilan buruk di Liga Super Indonesia (LSI) musim lalu, selain membawa petaka degradasi bagi Deltras Sidoarjo, juga membuat The Lobster sulit menggaet sponsor. Tanpa bantuan dari sponsor, sudah pasti Deltras bagaikan bernapas dalam lumpur. Buktinya ketika berlaga di LSI musim lalu, sejumlah pemain Deltras pun belum gajian hingga 6 bulan karena dana dari sponsor utama belum cair. Direktur PT Delta Raya Sidoarjo, Dicky Hartanto, mengungkapkan, untuk menyongsong Divisi Utama (DU) musim ini manajemen memburu calon sponsor yang

bisa memberikan suntikan dana. Namun, memburu sponsor untuk klub yang 'hanya' berlaga di pentas DU, adalah hal yang sulit. Menurutnya, sponsor mau membiayai klub jika bisa memberikan keuntungan. Artinya, produk dari sponsor itu bisa diketahui masyarakat luas. Jangankan di DU, saat berlaga di LSI musim lalu, Deltras sering melakoni laga kandang yang sepi penonton. "Nah, suporter Deltras yang bermain di DU tentunya akan berkurang. Inilah yang membuat kami kesulitan mencari sponsor," papar Dicky, Rabu (12/9).

Dan dua sponsor Deltras selama ini dikabarkan mulai berpikir ulang untuk memperpanjang kerja sama dengan The Lobster. Dua sponsor itu adalah Adidas dan Prima (produsen air mineral). "Hingga kini mereka belum memberi kepastian. Tetapi feeling saya, dua sponsor ini akan meninggalkan Deltras," tandas Dicky. Kemungkinan, penampilan Deltras di level kompetisi yang rendah menjadi pemikiran sponsor. Apalagi pertandingan DU jarang ditayangkan televisi, sehingga produk sponsor yang menempel di jersey pemain, tidak terpromosikan. (k1)

follow @portalsurya


19

aremania surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Agendakan Beep Test di Kanjuruhan MALANG, SURYA -Usai tim menjalani uji coba melawan Korcam Dampit, Asisten Pelatih Arema LSI, Joko Susilo, menjadwalkan beep test untuk para pemainnya. Beep test yang sedianya dilakukan Jumat (14/9) ini untuk mengetahui kondisi fisik pemain seusai menjalani latihan seminggu lebih yang diakhiri dengan laga uji coba. Menurut Joko ‘Gethuk’ Susilo, meski kelihatannya sepele, beep test ini sangat penting untuk mengetahui kemajuan kondisi fisik pemain. Hasil dari beep test ini akan menjadi acuan tim kepelatihan mengenai perkembangan pemain.” Insyaallah kami lakukan beep test di Stadion Kanjuruhan, Jumat (14/9),” kata Joko di sela-sela latihan Arema di Fitnes Center Araya, Rabu (12/9). Selain kondisi fisik pemain, lewat beep test Joko ingin mengetahui endurance (ketahanan), strenght (kekuatan), dan power (kekuatan) dari Purwaka Yudhi Cs. Menurut pria yang biasa disapa Gethuk ini, hasil beep test ini akan mempermudah program-program latihan lain yang nanti diberikan pelatih kepala, Paulo Camargo, yang akan tiba di Malang pada Sabtu (15/9). Hasil beep test ini, lanjut Joko, akan dia serahkan ke pelatih kepala. Kalau masih ada pemain yang fisiknya di bawah performa, pelatih bisa tahu apa yang harus dibenahi. “Bisa dibilang, hasil beep test ini merupakan rapor saya untuk pelatih tentang persiapan awal tim. Selanjutnya, saya serahkan tim ini kepada pelatih kepala,” urai Gethuk. Gethuk menuturkan, usai beep test, kemungkinan besar Paulo Camargo akan melanjutkan program pembenahan fisik para pemain yang masih di bawah performa, terutama bagi mereka yang baru beberapa kali ikut latihan, seperti Reza Mustofa, Purwaka Yudhi, dan Ferri Aman Saragih. “Pemain-pemain yang baru bergabung latihan, kemungkinan akan mendapat gemblengan khusus fitness untuk memperbaiki performa fisik mereka oleh pelatih,” tukas pria kelahiran Cepu 9 Desember 1970 itu. Sementara, pada latihan di fitnes center kemarin, Gethuk mempersiapkan Qischil Gandrum dkk untuk melakukan beep test. Para punggawa Singo Edan berlatih mengangkat beban yang didampingi instruktur fitness. Menurut Gethuk, kemampuan atletik anak asuhnya dipersiapkan melalui latihan fitnes sebelum memasuki beep test. “Pemantapan fitnes ini agar ketika memasuki beep test, otot-otot para pemain tidak mengalami kejang. Beep test ini walau hanya melihat kondisi fisik, namun berat. Jika tidak disiapkan, rentan cedera. Latihan fitnes ini untuk melemaskan otot anak-anak," pungkasnya.(st16)

surya/hayu yudha prabowo

FITNESS - Dendi Santoso, striker muda Arema LSI melakukan sit up di Fitness Araya Kota Malang, Rabu (12/9).

join facebook.com/suryaonline

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

Mainkan Satu-Dua Sentuhan

PERSIAPAN - Diego Michiels (tengah) dan pemain Arema LPI melakukan latihan ringan di Lapangan Rampal Kota Malang, Rabu (12/9) untuk persiapan menghadapi El Ettiifaq dalam laga perempat final AFC Cup.

■ Anggo dan Amiruddin

Kemungkinan Absen

MALANG, SURYA - Setelah beberapa punggawa utamanya di lini belakang bermasalah, Arema LPI kemungkinan besar kembali kehilangan dua pemain tengahnya, Anggo Julian dan Ahmad Amiruddin, ketika Singo Edan melawan Al Ettifaq di leg perempat final AFC Cup, 18 September mendatang di Stadion Gajayana. Kedua pemain ini terkena akumulasi kartu ketika melawan klub Hongkong, Kitchee. “Tapi kami masih mengusahakan agar Anggo dan Amiruddin bisa bermain. Kami kirim surat ke AFC untuk menanyakan apakah di babak perempat final ini semua kartu kuning yang kami dapat di babak sebelumnya diputihkan apa tidak. Ini kami sedang tunggu kabar selanjutnya dari AFC,” kata Asisten Manajer Arema, Rizky Dachlan, di sela-sela latihan rutin Arema di Stadion Gajayana, Rabu (12/9). Menurut Rizky, problem Arema akan semakin berat jika kedua pemain ini tidak dapat dimainkan di Gajayana, mengingat Singo Edan menargetkan kemenangan home. “Tentu akan merubah skema tim, terlebih untuk Amiruddin yang biasa jadi starting eleven di sayap kiri. Kami akan kehilangan sentuhan peneterasinya karena dia pemain yang punya skill dribling cepat,” sambungnya. Sementara itu pelatih Arema, Dejan Antonic, telah menyiapkan Marko Krasic yang bisa bermain di banyak posisi. Bahkan sebelumnya, pemain asal Serbia ini juga pernah diplot sebagai bek sayap ketika Arema melawan PSMS Medan dan Persiba Bantul Agustus silam. “Saya masih punya Marko. Dia pemain bagus juga bisa main di semua tempat yang saya minta. Saya tidak kuatir untuk pemain tengah karena masih ada Roman (Chmelo), Eka (Hera), Putut (Waringinjati), juga sama Legimin (Raharjo). Tengah saya masih sangat kuat untuk tahan Ettifaq,” urai Dejan.

surya/hayu yudha prabowo

Ujicoba Untuk memantapkan hasil latihan Fariz Bagus Dinata cs, Aarema berencana menggelar pertandingan uji coba melawan klub Divisi Utama Pencab Malang, PS Putra Jaya, Kamis (12/9). Pada uji coba ini, Dejan ingin menerapkan taktik yang telah disiapkannya untuk mredam serangan Ettifaq. Strategi yang diterapkan adalah memaksimalkan second

line untuk menciptakan peluang. Selain itu, semua lini harus mampu menerapkan taktik one-two dan shooting dari luar kotak penalti. “Besok kami ada uji coba lawan klub Putra Jaya. Saya mau pakai satu dua taktik untuk lawan Ettifaq waktu lawan mereka (Putra Jaya). Saya tidak minta menang, tappi saya mau anakanak jalankan taktik yang saya siapkan,” tukas Dejan. (st16)

follow @portalsurya


Super SuperBallBall HALAMAN 20

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012

bulu tangkis jatim hanya runner-up

Tim putri Jatim gagal menjadi juara grup di penyisihan cabang bulu tangkis PON 2012. Mereka kalah 2-3 dari DKI Jakarta dan hanya menjadi runner-up Grup Q. Jadi Jatim harus menantang Jabar hari ini. baca halaman...18

KAMIS, 13 SEPTEMBER 2012 Halaman 17 surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

AFP PHOTO

Robin van Persie dan Kagawa Cedera Saat Perkuat Timnas Meragukan Lawan Wigan dan Galatasaray LARM tanda bahaya menyala di markas Manchester United. Sederetan pemain pilar mereka mengalami cedera di saat United akan menghadapi jadwal padat di dua kompetisi penting Liga Primer dan Liga Champions. Belum sembuh sejumlah namanama pemain yang harus masuk ke ruang operasi, dua pemain anyar sekaligus bintang andalan United; Robin van Persie dan Shinji Kagawa, mengalami cedera. Keduanya menambah daftar krisis pemain di kubu Old Trafford. Kekhawatiran kini menyelimuti The Red Devils. Van Persie dan Kagawa pun diragukan tampil melawan Wigan Atheltic, Sabtu (15/9), dan Galatasaray pada match-

ROBIN VAN PERSIE

day pertama Liga Champions, Rabu (19/9). RvP --panggilan Van Persie-- ditarik keluar lapangan saat berakhirnya babak pertama pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2014 antara Belanda melawan Hungaria di Budapest, Rabu (12/9). Ia mengalami cedera paha. Pelatih Belanda Louis Van Gaal segera mengganti Van Persie untuk menghindari cedera yang lebih parah. “Kami menarik Robin untuk tindakan pencegahan. Tampaknya cederanya tidak terlalu serius. Tapi Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi pada seorang pemain. Kami tidak ingin mengambil risiko,” kata Van Gaal. Jika Van Persie mengalami cedera parah maka ini akan menjadi kerugian besar buat United. Penyerang 29 tahun itu telah menjaringkan empat gol dalam tiga pertandingan pertama untuk Setan Merah setelah kepindahannya dari Arsenal bulan lalu. Hampir dipastikan United akan

Live on TV Indonesia vs Vietnam Sabtu (15/9) Pkl 15.30 WIB/ Pkl 16.30 WITA Man United vs Wigan Sabtu (15/9) Pkl 21.00 WIB Pkl 22.00 WITA Getafe vs Barcelona Minggu (16/9) Pkl 01.00 WIB Pkl 02.00 WITA

mengalami krisis penyerang pada saat melawan Wigan. Pasalnya Wayne Rooney sebelumnya juga mengalami cedera dan dipastikan takkan memperkuat United. Praktis hanya penyerang pelapis, Javier “Chicharito” Hernandez dan Daniel Welbeck yang berada dalam kondisi siap tempur. Sementara Kagawa yang tampil impresif pada tiga pertandingan perdana Liga Primer mendapatkan cedera saat berlatih bersama tim nasional Jepang. Bahkan garagara cedera tersebut, Kagawa terpaksa absen dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2014 Zona Asia melawan Irak, Selasa (11/9). “Aku merasa nyeri di bagian belakang ketika latihan. Aku menjalani beberapa perawatan, tetapi aku tidak mau mengambil risiko bermain yang bisa menyebabkan

masalah bagi tim,” jelas Kagawa kepada kantor berita Kyodo. Nama Kagawa tidak dimasukkan ke dalam starting line-up satu jam sebelum laga dimulai, menyusul cedera yang didapat saat menjalani latihan. Pelatih Jepang Alberto Zaccheroni menilai kebugaran Kagawa tidak memungkinkan sekalipun di bangku cadangan. Namun demikian, Kagawa tidak terlalu mengkhawatirkan masalah yang dihadapinya, dan optimistis cedera tersebut tak serius. “Tentunya, aku sedih tak bisa bermain. Cedera ini tidak serius dan aku tidak berpikir bakal absen lama,” tandasnya. Manajer United, Sir Alex Ferguson, sangat berharap Kagawa segera pulih. Peran Kagawa dibutuhkan untuk melawan Wigan dan Galatasaray. Fergie saat ini memang tengah ketar-ketir dengan kondisi dua pemain bintangnya tersebut. Selain Van Persie, Kagawa, dan Rooney, United sudah kehilangan beberapa pemain penting lainnya yang masih belum pulih. Phil Jones, Chris Smalling, dan Ashley Young masih berada dalam kondisi cedera berkepanjangan. Tentunya ini bukan kondisi ideal buat United yang sedang berusaha keras merebut titel juara Liga Primer dari Manchester City. (Tribunnews.com/cen)

SHINJI KAGAWA

Badai Cedera United �Wayne Rooney Posisi: Striker Cedera: Paha luka �Phil Jones Posisi: Bek Cedera: Lutut kanan �Ashley Young Posisi: Winger Cedera: Engkel

GRAFIS: BAYU

Manajer Wigan Takut Van Persie TERLEP AS dari cedera yang TERLEPAS sedang dialami Robin van Persie, Manajer Wigan Athletic, Roberto Martinez, memberi perhatian khusus kepada penyerang asal Belanda tersebut. Jika RvP bisa turun bersama Manchester United akhir pekan ini, ia khawatir gawang timnya akan menjadi bulan-bulanan. “Kita semua tahu bagaimana level seorang Robin van Persie. Tidak semua pemain bisa mencapai apa yang sudah dia lakukan di Arsenal,” kata Martinez dilansir Skysport, Rabu (12/9). Martinez memuji penampilan Van Persie yang sejauh ini sudah menorehkan empat gol dari tiga laga Premier League. Bahkan, di pertandingan terakhir, pemain asal Belanda itu memborong tiga gol kemenangan klubnya saat bertemu Southampton.

join facebook.com/suryaonline

“Jelas, ketika dia menuju Manchester United, Anda pasti berharap dia akan membutuhkan sedikit waktu untuk menyesuaikan diri. Tetapi, dia membuktikan bahwa semua anggapan orang itu salah dengan apa yang ditampilkannya saat melawan Southampton,” katanya. Penyerang berusia 29 tahun itu memang jadi pemain fenomena sejak kepindahannya dari Arsenal. Dia tidak butuh waktu lama untuk langsung nyetel dengan sistem permainan The Red Devils. Istimewanya Van Persie kini telah jadi idola baru di Old Trafford. Martinez sangat wajar bila khawatir dengan Van Persie. Pasalnya kekalahan akan makin memperpanjang catatan buruk Wigan di awal musim ini. The Latics saat ini berada di

peringkat sembilan dengan empat poin. Sementara United bercokol di posisi lima dengan enam poin, tertinggal dari Chelsea di puncak klasemen. Tentu akan menjadi

keuntungan bila Van Persie absen akhir pekan ini. Setidaknya, lini depan United tidak terlalu membahayakan. Apalagi Wayne Rooney juga dipastikan masih cedera. (Tribunnews.com/cen)

DIKEROYOK - Robin van Persie (tengah) dikeroyok tiga pemain Hugaria saat membela Belanda di kualifikasi Piala Dunia 2014 di Budapest, Rabu (12/9). AFP / ATTILA ISBENEDEK

�Robin van Persie Posisi: Striker Cedera: Paha �Shinji Kagawa Posisi: Gelandang Cedera: Punggung �Chris Smalling Posisi: Bek Cedera: Metatarsal

Belum Fit, Evan Paksakan Main JONNY Evans belum sekalipun menjalani pertandingan bersama Manchester United musim ini setelah menjalani operasi pergelangan kaki. Namun sang pemain memaksakan diri tampil memperkuat tim nasional Irlandia Utara menghadapi Rusia pada kualifikasi Grup F Piala Dunia 2014. Tak hanya itu, Evans juga tampil penuh selama 90 menit saat Irlandia Utara melawan Luksemburg, Rabu (12/9). Aksi nekat Evans ini langsung menimbulkan kemarahan Sir Alex Ferguson yang sangat mengkhawatirkan kondisinya yang belum sepenuhnya fit. Evans memang terlihat pincang saat keluar lapangan di babak pertama, namun menyelesaikan 90 menit setelah mengambil obat penghilang rasa sakit. “Aku merasa pergelangan kaki sakit sekitar lima menit. Jika

saya jujur saya hanya merasakan sakit saat di awal pertandingan saja,” ujar Evans. Sebelumnya bek United itu santer diberitakan menderita cedera engkel lagi. Namun hal tersebut langsung dibantahnya. “Kabar tersebut tidak benar. Saya dalam kondisi sehat. Tidak ada masalah dengan engkel saya,” ujar Evans. Bek 24 tahun itu pun menjelaskan kalau keterlibatannya menghadapi Luksemburg pada lanjutan kualifikasi Grup F Piala Dunia 2014 sudah melalui pertimbangan dari tim medis dan atas persetujuan pelatih. “Saya pikir akan baik sekali jika saya turun ke lapangan karena ini akan membantu saya setelah absen lantaran operasi engkel. Jadi sekarang saya merasa nyaman lagi dan bisa merasakan pertandingan,” tandasnya. (Tribunnews.com/cen)

follow @portalsurya


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.