Edisi 3334 Tahun X

Page 1

18 Halaman Langganan: 022-7334980 SMS: 0816601002 Langganan Rp 28.000

SELASA , 16 JUNI 2009

IKLAN: 022-7334980 (Hunting)

REDAKSI: 022-70803888

NO. 3334 TAHUN X

Cici Paramida Langsung Syok Gerebek Suami di Sebuah Vila JAKARTA, TRIBUN - Pedangdut Cici Paramida syok berat. Cici terluka dan bengkak di wajah setelah terlibat kejar-kejaran mobil dengan suaminya, Raden Ahmad Suhaebi, di kawasan Puncak,

Kabupaten Bogor, Minggu (14/6) malam. Perempuan yang baru menikah tiga bulan lalu itu memergoki suaminya bersama wanita lain di sebuah vila di Puncak. Cici terluka

Wajah saya begini karena jatuh tersungkur di jalanan setelah terserempet mobil suami saya. CICI PARAMIDA Istri Ahmad Suhaebi

akibat terjatuh di aspal setelah terserempet mobil Range Rover yang dikendarai Suhaebi, akrab disapa Ebi. Sempat tersiar kabar, dagu kanan Cici bengkak akibat dipukul Ebi. “Wajah saya begini karena jatuh tersungkur di jalanan setelah terserempet mobil suami saya, bukan karena dipukul,” ujar Cici ketika ditemui di Polres Bogor, Senin (15/6) dini hari. Seusai menjalani pemeriksaan di Polres Bogor dan pulang ke rumahnya di Jl Swasembada Barat VI/25, Tanjung Priok, Jakarta, Cici belum bersedia menemui

ke halaman 11

Cekcok di Depan Rumah DUA minggu sebelum muncul insiden di Puncak, Cici Paramida terlibat cekcok dengan suaminya, Suhaebi, di depan rumahnya. “Saat itu kami melihat pertengkaran itu, tapi kami tak tahu apa penyebabnya,” kata Ny Ade, tetangga Cici, Senin (15/6). Menurut Ny Ade, warga jarang melihat Ebi setelah menikahi Cici tiga bulan lalu. Hanya tiga kali Ebi salat Jumat di Masjid Sidrotul Muntaha di lingkungan rumah Cici. “Setelah cekcok mulut mereka masuk mobil. Saat itu banyak warga sekitar sini yang melihat,” katanya. Peristiwa itu yang kemudian memunculkan

ke halaman 11

Gonzalez Jangan Sampai Lepas BANDUNG, TRIBUN Walaupun gagal membawa Persib menjuarai Liga Super, Cristian Gonzalez dinilai masih sebagai yang terbaik di antara pemain asing yang berlaga di Liga Indonesia. Dengan catatan tersebut, Gonzalez harus bisa dipertahankan Persib untuk musim kompetisi mendatang. Penilaian ini dilontarkan Adeng Hudaya, satu dari tiga penasehat bidang teknik PT Persib Bandung Bermartabat (PPB). “Gonzalez masih yang terbaik. Tidak hanya di Persib tapi dari

semua pemain yang tampil di Liga Super tahun ini,” kata Adeng, Senin (15/6). Ditambahkan Adeng, kelebihan Gonzalez dibanding pemain-pemain lainnya, tidak hanya dalam soal teknik mengolah si kulit bundar. Adeng melihat Gonzalez juga sebagai pemain yang mental dan sikapnya di dalam dan di luar lapangan sangat profesional. “Sikap profesional seperti Gonzalez itulah yang tidak

ditemukan pada pemain lain, termasuk pemain-pemain asing pesaing Gonzalez di Liga Indonesia. Dengan alasan itu, menurut saya Gonzalez adalah pemain pertama yang harus dipertahankan Persib,” tandas Adeng. Adeng juga menunjuk soal umur tidak akan jadi hambatan Gonzalez untuk berprestasi pada kompetisi mendatang. Adeng melihat sukses Gonzalez menjadi

ke halaman 11

AP PHOTO

BAKAR MOBIL - Para demonstran membakar mobil di jalan utama Kota Teheran, Iran, Senin (15/6) dini hari. Aksi itu sebagai perlawanan terhadap Ahmadinejad yang terpilih kembali menjadi Presiden Iran. Pemimpin spiritual Iran, Ayatollah Ali Khamenei memerintahkan penyelidikan terhadap hasil pemilu Iran menyusul aksi demo terburuk dalam sepuluh tahun terakhir ini. BERITA DI HALAMAN 2

Hakim Tolak Gugatan RS Omni Prita Kangen Kantor dan Pekerjaan JAKARTA, TRIBUN gatan balik) yang diajukan Majelis hakim Pengadilan ke pihak RS Omni Medical Negeri (PN) Jakarta Pusat Center oleh pihak keluarga menolak gugatan perdata pasien sebesar Rp 5 miliar. yang dilakukan Putusan terseRumah Sakit (RS) Putusan itu but menimbang Omni Medical bahwa seharusnya sudah cukup Center di Jalan RS Omni bijaksana Pulomas Barat, benar karena dalam melaksanaJakarta Timur, kan dan memberitelah kepada keluarga kan informasi pasien Abdullah memenuhi yang benar kepada Anggawie. keluarga pasien. rasa keadilan. “Dalam pokok “Sebab informasi perkara, menomedik serta klaAGUS WIJAYA lak gugatan pengrifikasi yang diKuasa Hukum Tergugat gugat (RS Omni alami pasien akan Medical Center) menghindarkan untuk seluruhnya,” kata dalil dugaan, seperti masapimpinan majelis hakim PN lah kesalahan dalam penaJakpus, Reno Listowo, di nganan pasien serta dugaan Jakarta, Senin (15/6). iktikad tidak baik,” kaMajelis hakim juga meno ke halaman 11 lak gugatan rekovensi (gu-

Eksteriornya Saja Habiskan Rp 300 Juta Oleh : AGUNG YULIANTO WIBOWO salah satu produsen rokok, belum lama ini di Sabuga. Andre menyingkirkan 121 peserta modifikasi lainnya. Dengan kemenangannya itu, Andre berhak mengikutkan

ke halaman 11

BANDUNG, TRIBUN Siswa SMA/SMK/MA yang tidak lulus ujian nasional (UN) diharapkan bisa memanfaaatkan ujian kejar

DITUTUP 18 JUNI Pendaftaran Paket C ditutup 18 Juni Tempat di dinas pendidikan kabupaten/kota bersangkutan Ujian akan dilaksanakan 23-26 Juni Pelajaran yang diujiankan: - jurusan IPA: PKn, Bahasa Ingris, Biologi, Kimia, Bahasa Indonesia, Fisika dan Matematika. - Jurusan IPS : PKn, Bahasa Inggris, Geografi, Bahasa Indonesia, Ekonom dan Matematika Ijazah paket C bisa digunakan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi tertentu dan siswa paket C bisa ikut SNMPTN

paket C yang akan dilaksanakan 23-26 Juni mendatang. Dari 201.072 siswa tingkat menengah atas di Jabar yang mengikuti ujian nasional, ada 0,75 persen atau sekitar 1.508 siswa yang tidak lulus. Rencananya, Selasa (16/6) ini, hasil UN diumumkan. Kepala Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal Dinas Pendidikan Jawa Barat Moh Edi Mulyadi menjelaskan, untuk tahun ini pihaknya sudah menyediakan sekitar 5.000 soal ujian paket C untuk siswa yang gagal UN. Jumlah tersebut sudah disediakan sedari jauh hari, guna menghindari membeludaknya jumlah peserta. “Kami belajar pada tahun lalu. Apalagi tahun ini hanya ada waktu dua hari bagi siswa gagal UN untuk men

ke halaman 11

Mobil Sewaan Laris Dipakai Berlibur

MOBIL MODIFIKASI

PERJUANGAN selama empat bulan untuk merombak seluruh bagian mobil, akhirnya membuahkan hasil. Tak sia-sia Andre Mulyadi mengubah Isuzu Panther keluaran tahun 1997 miliknya menjadi seperti Hummer. Ia dinobatkan sebagai The King Autoblackthrough (ABT) Bandung yang diselenggarakan

Manfaatkan Ujian Paket C

TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA

JUARA MODIFIKASI - Mobil Panther pick up yang dimodifikasi saat acara " Djarum Black-blacthrough 2009" di Sasana Budaya Ganesha, Bandung, Minggu (14/6).

BANDUNG, TRIBUN Memasuki masa liburan sekolah, perusahaanperusahaan travel dan penyewaan kendaraan mulai mengalami peningkatan pesanan. Bahkan untuk waktu-waktu libur tertentu yang waktunya masih berbulanbulan ke depan sekalipun saat ini kendaraan yang tersedia sudah habis dipesan. Seperti yang terjadi di

Cipaganti Travel and Rental Cars, terjadi peningkatan permintaan sewa mobil dan juga pesanan travel. GM Cipaganti Travel Ellien Garniati mengatakan Cipaganti Travel mengelola unit bisnis rental mobil dan rental bus. Cipaganti menyewakan 23 unit bus keluaran tahun 2008 dan sekitar 200 unit mobil

ke halaman 11

Saat liburan sekolah yang paling meningkat terutama adalah sewa kendaraan jenis bus. ELLIEN GARNIATI CM Cipaganti Travel


2 SELASA, 16 JUNI 2009

KUALA LUMPUR

TEHERAN

Malaysia Konfirmasikan Tiga Kasus Flu Babi Lagi

MALAYSIA konfirmasikan tiga kasus flu babi (H1N1) lagi pada Senin (15/6). Dengan demikian, total kasus flu babi di negeri jiran itu menjadi 15 kasus. Hal tersebut dijelaskan Direktur Jenderal Kesehatan Malaysia Tan Sri Dr Mohd Ismail Merican. Kasus ke-13 menimpa seorang anak laki-laki berusia 12 tahun. Anak itu baru pulang dari Filipina

untuk kunjungan selama lima hari sejak Senin (8/6). Sedangkan Kasus ke-14 dialami oleh seorang turis pria asal Inggris. Sosok berusia 25 tahun itu mendarat di Kuala Lumpur, Senin lalu. Adapun warga Malaysia berusia 16 tahun yang baru pulang dari Melbourne, Australia, adalah terduga kasus flu babi ke-15. Anak laki-laki itu mendarat di Kuala Lumpur pada

Mousavi Serukan Pendukungnya Terus Protes

Selasa (9/6) setelah transit di Singapura. “Seluruh penderita sudah kami berikan obat dan terus kami pantau keadaan mereka,” jelas Dr Mohd Ismail Merican. Sementara itu unutk pertama kalinya seorang penderita flu H1N1 (flu babi) di Inggris meninggal di Rumah Sakit Royal Alexandra Hospital di Paisley dekat Glasgow, Scotlandia. (Kompas.com/dtc)

DEMONSTRASI menentang hasil pemilu presiden Iran makin panas. Para pendukung calon presiden yang kalah Mir Hossein Mousavi melakuan unjukrasa di seluruh negara itu, Senin (15/6). Mousavi sendiri telah mengajukan izin untuk berunjuk rasa memprotes hasil pemilihan. Ia pun telah mengajukan gugatan resmi terhadap hasil pemilu yang disengketakan. “Saya serukan

kalian, bangsa Iran untuk melanjutkan protes kalian di seluruh negeri dengan cara damai dan legal,” ujar Mousavi. Namun kementerian dalam negeri Iran menolak permohonan Mousavi tersebut.”Tidak ada izin dikeluarkan bagi satu unjuk rasa dan pertemuan seperti itu adalah ilegal,” kata seorang pejabat departemen hubungan masyarakat kementerian itu.

Pada Minggu (14/5) sekitar 170 orang ditangkap polisi dalam serangkaian aksi demo di Teheran. Penangkapan itu dilakukan untuk mencegah terjadinya aksi demo yang lebih luas. Mereka yang ditangkap termasuk sejumlah politikus reformis. Mereka yang ditahan termasuk Mohammad Reza Khatami, kakak dari mantan Persiden Mohammad Khatami. (dtc/bbc)

Bawaslu Pertanyakan Inspeksi BIN JAKARTA, TRIBUN - Badan Pengawas Pemilu sempat terkejut ketika melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah perusahaan percetakan surat surat Pilpres 2009. Pasalnya, dua Anggota Badan Inteleijen Negara (BIN) menyambangi perusahaan PT Enka Parahyangan, yang t di Jalan Raya Bogor, Cimanggis, Depok. Perusahaan tersebut memenangkan order 20 juta surat suara untuk DKI Jakarta, Sulawesi Selatan dan Luar Negeri yang sudah diselesaikan. Kekagetan Bawaslu bermula ketika Ketua Pokja Divisi Pengawasan Logistik Ba-

Justru itu mereka ngapain, kalau pengawasan kan dari Bawaslu dan dari BPK untuk pengawasan anggaran. AGUSTIANI TIO Ketua Pokja Divisi Pengawasan Logistik Bawaslu

waslu Agustiani Tio berkunjung ke percetakan surat suara PT Enka Parahyangan, Cibubur, Jakarta Timur, Senin (15/6). Di percetakan itu ia diterima Manajer Mar-

”Kita Bekerja untuk Negara” KEPALA Badan sebagai capres Intelijen Negara incumbent. Menurut (BIN) Syamsir Syamsir, justru yang Siregar membantah terjadi saat ini lembaganya setiap pasangan memihak pada capres didukung salah satu oleh purnawirawan pasangan capres. TNI dan Polri. BIN tetap netral. “Jadi polaBIN hanya bekerja polanya ya hampir untuk negara. “Kita sama saja seDOKUMENTASI bekerja untuk Syamsir Siregar muanya. Mereka pemerintah dan masing-masing di negara bukan untuk salah tiga calon itu kan banyak satu capres,” jelasnya purnawirawan TNI, jadi kita kepada wartawan usai sudah tahulah polarapat tertutup dengan polanya,” ujarnya. Komisi I di Gedung DPR, Ketika ditanya soal kerja Jakarta, Senin (15/6). intelijen yang dilakukan Hal ini dia sampaikan oleh masing-masing tim menjawab pertanyaan pasangan capres, pria asal tentang dugaan BIN bekerja Sumatera Utara itu bagi pemenangan SBY menolak berkomentar.(dtc)

keting Deny Ramdhan plus pengawas pelaksana dari inspektorat Komisi Pemilihan Umum Hendry Azhar. “Di sini tanggal 10 Juni kemarin ada pengawas dua orang datang dari intelijen (BIN),” ujar Hendry. Mendengar hal itu Agustiani Tio pun sempat kaget. “Lho kok bisa-bisanya BIN datang ikut mengawasi,” ujarnya. Lantas Agustiani pun memeriksa peraturan dalam UU Pilpres. Agustiani menemukan Pasal 105 ayat 9 yang menyebutkan “Dalam pendsistribusian dan pengamaman perlengkapan pemungutan suara, KPU dapat bekerja sama dengan pemerintah daerah, TNI, dan Kepolisian Negara RI”. Sementara Pasal 109 Ayat 2 menyebutkan, KPU meminta bantuan Polri untuk mengamankan surat suara selama proses percetakan berlangsung, penyimpanan, dan pendistribusian ke tempat tujuan. “Justru itu mereka ngapain, kalau pengawasan kan dari Bawaslu dan dari BPK untuk pengawasan anggaran,” tegasnya lagi. Terkait hal ini, Agustiani mengatakan pihaknya akan menggelar rapat pleno untuk koordinasi lebih lanjut. “Nanti akan kita komunikasikan dulu. Diputuskan dalam rapat pleno,” tuturnya. Selain sidak ke percetakan surat suara, Bawaslu juga menginspeksi ke produsen tinta untuk Pilpres, PT Sigma Utama. (Kompas.com/dtc)

LONCATI BAYISeorang pria berkostum kuning-merah yang menyimbolkan setan meloncati bayi-bayi dalam acara tradisional El Colacho di Castrillo de Murcia, Spanyol, Minggu (14/6) waktu setempat. Meloncati bayi adalah ritual untuk melindungi para bayi dari roh jahat. AP/ISRAEL L.MURILLO

Sutanto Mundur dari Relawan SBY JAKARTA, TRIBUN - Mantan Kapolri Jendral (Purn) Sutanto memutuskan memilih mundur dari aktivitas politik menggalang dukungan pasangan calon presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY) dan Cawapres Boediono. Sutanto meninggalkan aktivitas dari organisasi Gerakan Pro-SBY, yang didirikan dua bulan lalu, dan konsentrasi pada jabatannya selaku Komisaris Utama Pertamina. “Simpati saya menimbulkan polemik. Tentu kita tidak ingin polemik ini ber-

Pilih

Fokus Jabat Komisaris Utama

lanjut dan akan mengganggu kinerja Pertamina. Saya putuskan untuk memilih fokus di sini (Pertamina),” ungkap Sutanto seusai rapat umum pemegang saham (RUPS) Pertamina di Jakarta, Senin (15/6). Menurut Sutanto, tugas dan tanggung jawabnya sebagai Komisaris Utama Pertamina tidak main-main. Pertamina perusahaan BUMN besar dengan sumbangan terbesar kepada negara. Perusahaan ini harus

terus maju dan memberi manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat dan negara. “Komisaris dan direksi sepakat untuk memajukan Pertamina. Ke depan Pertamina harus semakin besar. Jangan sampai kalah bersaing dengan perusahaan lain di dunia,” kata Sutanto. Kapan keputusan ini akan Anda sampaikan? “Ya, sekarang ini. Kan sudah saya sampaikan kepada Anda. Kan dukungan saya kepada

Capres juga tidak resmi. Jadi tidak perlu membuat surat resmi untuk mundur dari dukungan,” katanya. Sementara Deputi Kementerian Negara BUMN Bidang Pertambangan, Industri Strategis, Energi dan Telekomunikasi Sahala Lumban Gaol menyatakan akan memanggil semua pejabat BUMN yang terlibat dalam tim sukses pemilihan presiden 2009. Namun siapa saja yang akan dipanggil, masih menunggu hasil klarifikasi yang dilakukan Bawaslu. (Persda Network/ugi)


3 SELASA, 16 JUNI 2009

Ekspor TPT Naik Tujuh Persen Permintaan Hingga Mei Meningkat JAKARTA, TRIBUN - Setelah habis-habisan di akhir tahun 2008 dan awal 2009, industri tekstil pada pertengahan tahun ini diprediksi mampu bernafas lagi. Setidaknya, hingga Mei 2009 lalu ada kenaikan permintaan dunia, akibatnya produksi tekstil dan produk tekstil (TPT) dalam negeri pun turut terdongkrak. Ketua Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Benny Soetrisno mengatakan, denyut nadi bisnis tekstil dunia kini mulai berdenyut lagi. Permintaan dunia pun mulai meningkat. “Setidaknya permintaan tekstil dunia meningkat tipis sebesar 1,3 persen,” kata Benny di Menara

Kenaikan ekspor itu hanya untuk negaranegara di Asia saja, sedangkan yang ke Amerika Serikat dan Eropa masih belum ada tanda-tanda kenaikan. BENNY SOETRISNO Ketua Asosiasi Pertekstilan Indonesia

Kadin, Jakarta, Senin (15/6). Benny menjelaskan, akibat pertumbuhan permintaan tersebut turut mendongkrak ekspor TPT Indonesia. Menurutnya, per Mei 2009 lalu, telah ada kenaikan ekspor sebesar tujuh persen dibandingkan periode sama tahun lalu. “Kenaikan ekspor itu hanya untuk negara-negara di Asia saja, sedangkan yang ke Amerika Serikat dan Eropa

Impor Jepang dan AS Turun SELAMA periode JanuariAgustus 2008, nilai impor TPT AS dari seluruh dunia menurun 3,68 persen sedangkan volume impornya turun 5,24 persen. Impor TPT Jepang selama periode itu juga menurun secara nilai sekitar 7,8 persen dan volume impornya turun 1,14 persen. Akibat kenaikan ekspor tersebut, tandasnya, produksi TPT pun mulai bisa bernafas. Meskipun yang

melakukan penambahan produksi tidak terlalu banyak, namun itu dianggap membantu menolong dari rasionalisasi karyawan. Krisis juga mengakibatkan dirumahkannya 9-11 persen karyawan industri TPT yang totalnya menyerap 1,2 juta pekerja. “Paling tidak itu akan menolong mengurangi karyawan yang terancam PHK,” tandasnya. (PersdaNetwork/ewa)

masih belum ada tandatanda kenaikan,” ujarnya. Dengan kenaikan seperti itu, terang Benny, target ekspor TPT diperkirakan bisa meningkat dari target awal. Sebelumnya API memperkirakan ekspor TPT 2009 hanya meningkat 2,18 persen atau sebesar 11,07 miliar dolar AS. Ia menambahkan, permintaan ke AS memang belum meningkat karena persaingannya dengan produsen lain masih sangat ketat. Sedangkan di negeri itu sendiri terkena dampak krisis paling besar, sehingga permintaannya telah menurun sejak tahun lalu. Menurut Benny, ekspor TPT 2008 lalu mencapai 10,84 miliar dolar AS. Akibat krisis, daya beli masyarakat di negara tujuan utama ekspor TPT Indonesia seperti Amerika Serikat (AS), Uni Eropa (UE) dan Jepang menurun tajam. (PersdaNetwork/ewa)

Pembelian Rusunami Terdorong Bunga BANDUNG, TRIBUN Minat masyarakat Bandung untuk membeli unit rumah susun di Rusunami dinilai cukup tinggi. Meski tahun ini terpengaruh krisis global, namun unit di Rumah Susun Sederhana milik (Rusunami) di Bandung sudah banyak yang terjual. Ketua Real Estat Indonesia (REI) Jabar, Hari Raharta mengatakan lebih dari separuh unit rusunami seperti di apartemen Buah Batu dan Cimahi terserap konsumen. Menurutnya, masih akan terjadi peningkatan pembelian unit Rusunami dalam

beberapa bulan ke depan, seiring membaiknya daya beli masyarakat. “Saya mendapat informasi dari para pengembang bahwa ada kenaikan permintaan terhadap perumahan,” katanya di Hotel Preanger Bandung, Senin (15/6). Hari menjelaskan, kenaikan pembelian rusunami salah satunya terdorong perubahan suku bunga kredit bank yang mulai turun. Meskipun tidak terlalu besar, penurunan tersebut cukup menyedot minat masyarakat membeli rusunami.

Pembelian Rusunami akan jauh lebih besar jika penurunan suku bunga kredit perumahan berada di kisaran 11 persen. Saat ini, suku bunga kredit perumahan masih di kisaran 13 persen hingga 14 persen. “Mudah-mudahan nanti turun kembali,” harapnya. Hari menilai proyek rusunami di kawasan perkotaan sangat menjanjikan akibat laju pertumbuhan penduduk yang pesat. Pembangunan rusun tersebut terdorong oleh kebutuhan perumahan yang semakin meningkat di perkotaan. (mba)

TRI Beri Akses MU Tanpa Batas BANDUNG,TRIBUN - Pasca pengumuman resmi tentang kerjasama ekslusif selama 3,5 musim kompetisi dengan klub sepakbola Manchester United (MU) Maret lalu, TRI sebagai sebuah operator GSM memberikan akses tanpa batas berbagai hal tentang grup terbesar di dunia itu. Melalui program tersebut, setiap pelanggan TRI berkesempatan mengakses lebih dekat tim berjuluk ‘Red Devil’ itu. Yakni berupa suara khas, berbagai gambar pemain MU pada masing-masing telepon seluler (ponsel) bagi setiap konsumen. “Sepakbola merupakan olahraga yang terkenal dan digemari masyarakat Indonesia. Melalui progam akses tanpa batas MU seluruh pelanggan TRI di Jabar bisa menikmati pengalaman menyenangkan tentang MU,” ujar manajer Penjualan dan Pemasaran TRI Wilayah Jabar, Ervan Suyatno di Kafe MU PVJ Bandung, Senin (15/6). Dikatakan, kekuatan TRI saat ini telah menjangkau sebagian besar daerah penting di 21 provinsi di Indo-

FRENI SATRIA MULYA

Akses Tanpa Batas - Operator TRI memberikan akses tanpa batas bagi pelanggannya untuk menikmati layanan gambar serta suara khusus yang berkaitan dengan Manchester United (MU). Hadir dalam promosi di Cafe MU PVJ Bandung, Senin (15/6), Branch Manager Bandung M Adi Surya (kiri), GM Sales and Distribution Regional West Java Tri, Ervan Suyatno (tengah) dan Trade Manager Wesy Java, Arie Yustiawan (kanan).

nesia. Sinyal kuat TRI, katanya, didukung 6.300 BTS yang melayani sekitar 5,3 juta pelanggan di 3.000 kecamatan dan lebih dari 200 kabupaten/kota. Demi mendorong laju penjualan TRI, lanjut Ervan, pihaknya juga menggelar kompetisi dekorasi toko penjual produk TRI bertemakan “TRIMU”. Sehingga

bagi sejumlah toko yang bernilai paling tinggi akan berkesempatan menyaksikan pertandingan antara Indonesian All Star dengan MU langsung di Gelora Bung Karno Jakarta pada 20 Juli 2009. TRI Jabar juga segera menggelar roadshow ke sejumlah daerah di Jabar. Sehingga TRI benar-benar

dimiliki seluruh warga Jabar sebagai operator GSM yang memberikan akses tanpa batas tentang MU. Menurutnya, melalui kerjasama TRI dengan MU selama 3,5 musim kompetisi, memungkinkan TRI membawa tim kesebelasan terbaik di dunia itu lebih dekat dengan jutaan penggemarnya di Indonesia. (yy)

Pertumbuhan Lima Persen Sulit Tercapai BANDUNG, TRIBUN- Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada lima tahun mendatang diperkirakan hanya akan naik antara lima hingga enam persen. Berharap lebih dari itu tampaknya sangat sulit. Alasannya, recovery krisis keuangan ekonomi global membutuhkan waktu lima tahun. “Saya perkirakan pertumbuhan antara lima hingga enam persen. Lebih dari itu sepertinya agak sulit. Tren angka pertumbuhan kurun waktu lima tahun ini tidak bisa mencapai angka pertumbuhan yang optimal,” kata Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Bappenas, H Paskah Suzetta usai menghadiri seminar “Menyongsong Rencana Pembangunan Lima Tahun ke Depan

2010-2014” di Hotel Grand Preanger, Bandung, Senin (15/6). Paskah juga tak terlalu optimistis bahwa pencapaian pertumbuhan lima persen itu bakal tercapai. Alasannya karena pertumbuhan ekonomi dunia sangat fluktuatif. Ada tiga faktor yang mempengaruhi makro ekonomi. Pertama, pertumbuhan ekonomi. Kedua, perubahan harga minyak dunia dan ketiga adalah tingkat nilai tukar rupiah. “Ketiganya sangat mempengaruhi makro ekonomi. Kita tidak boleh terlalu optimistis. Karena, perkembangan dunia masih fluktuatif dalam kurun waktu lima tahun ini. Jadi, belum bisa mengatakan optimistis. Artinya, kita hanya bisa menggunakan base line saja,” katanya.

Indikator lain yang menguatkan argumennya adalah keputusan para lembaga multilateral yang melihat fluktuasi ekonomi dunia secara realistis. Mereka menurunkan pertumbuhan ekonomi satu persen. Menurut Paskah, pertumbuhan ekonomi lima persen tersebut dengan ukuran harga minyak dunia sebesar 60 hingga 70 dolar AS per barel. Menjawab kritik Rektor Universitas Padjadajaran, Prof Ganjar Kurnia yang menyebutkan bahwa RPJM (Rencana Pembangunan Jangka Mengengah) tidak disertai indikator pembangunan yang jelas, Paskah mengatakan semua target pencapaian sudah diberi analisis secara jelas baik dari perhitungan kwalitatif maupun kwantitasnya. (dia)


4 SELASA, 16 JUNI 2009

BTN Turunkan Bunga KPR 2 Persen Berlaku untuk Nasabah Aplikasi Baru Nasabah Lama Berlaku Bunga Existing JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) mulai 1 Juli nanti akan merevisi suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) ke nasabah. Suku bunga yang berlaku sekarang akan diturunkan antara 50 basis poin sampai 200 basis poin atau turun antara 0,5 sampai 2 persen. Menurut Direktur Utama Bank BTN Iqbal Latanro, penurunan ini sudah ketiga kalinya dilakukan BTN. Penurunan kredit pertama tahun ini dilakukan pada Januari lalu sebesar 0,50 persen, disusul penurunan kedua pada April sebesar 0,5 persen dan pada Juli nanti rata-rata sebesar 0,5 hingga 2 persen. Iqbal menjelaskan, penurunan suku bunga ini berlaku untuk nasabah yang mengajukan KPR baru. Untuk nasabah pemegang KPR lama masih berlaku suku bunga

exisiting. “Penurunan suku bunga kredit ini merupakan komitmen BTN untuk terus menyesuaian suku bunga kreditnya sesuai dengan kemampuan bank dan kondisi di pasar,” ungkap Iqbal Latanro dalam keterangan persnya, Senin (15/6). Iqbal menambahkan, penurunan suku bunga kredit BTN dilakukan untuk mengikuti semangat perbankan nasional yang secara bertahap terus menyesuaikan bunga pinjamannya ke nasabah sejalan dengan membaiknya kondisi makro ekonomi Indonesia. “Dengan kebijakan penurunan suku bunga kredit ini Bank BTN akan lebih dapat bersaing dengan bank yang lainnya. Bank BTN juga berharap penurunan suku bunga ini dapat mendorong pasar perumahan agar semakin kondusif,” ujar Iqbal.

Bank Memang Masih Seret KOMPAS IMAGE/KRISTIANTO PURNOMO

BUNGA KPR TURUN - Seorang staf penjualan properti menanti pengunjung di sebuah acara pameran properti di Jakarta, baru-baru ini. Pemain utama bisnis pembiayaan perumahan, Bank Tabungan Negara (BTN) mulai Juli nanti menurunkan suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) antara 0,5 sampai 2 persen.

INDUSTRI perbankan memang masih seret dalam menurunkan suku bunga pinjamannya ke nasabah. Bank Indonesia (BI) dalam paparan moneternya awal bulan ini menyebutkan, saat ini suku bunga acuan atau BI Rate bertengger di level 7 persen. Sejak Desember 2008, Bank Indonesia telah menurunkan BI Rate enam kali berturut-turut. Namun sejauh ini penurunan bunga KPR belum terlalu signfikan. Bunga KPR rata-rata bank masih berkisar pada (aco) level 13-15 persen.(aco)

Kita juga memahami masalah likuiditas yang dihadapi perbankan. Tapi kalau bunga KPR bisa empat persen di atas BI rate itu sudah lumayan. TEGUH F SA TRIA SATRIA Ketua Umum DPN

Dengan kebijakan penurunan suku bunga kredit ini Bank BTN akan lebih dapat bersaing dengan bank yang lainnya. IQBAL LA TANR O LAT ANRO Dirut Bank BTN

Minta 11 Persen Terpisah, para pengusaha properti yang tergabung dalam RealEstat Indonesia (REI) meminta perbankan menurunkan bunga KPR hingga menjadi 11 persen. Tujuannya , agar kemampuan membayar kredit debitur tidak terhambat serta pertumbuhan industri properti bisa terdongkrak. “Harapan saya, bunga KPR tak perlu sampai di bawah 10 persen. Sebab kita juga memahami masalah likuiditas yang dihadapi perbankan. Tapi kalau bunga KPR bisa empat persen di atas BI rate itu sudah

lumayan,” kata Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) REI Teguh F Satria kemarin, di Jakarta. “Katanya bunga KPR sudah diturunkan oleh beberapa bank seperti BCA yang sudah mengumumkan bunga KPR di bawah 10 persen tapi itu kan masih terbatas pada nasabah pride costumer dia. Yang kita inginkan adalah pemain utama di KPR seperti BTN, Bank CIMB Niaga dan Bank BNI yang harusnya menurunkan lebih banyak suku bunga KPR,” tegas Teguh. (Persda Network/aco)

Sekolah Unggulan


5 SELASA, 16 JUNI 2009

sorot

Panjang tulisan maksimum 4.000 karakter. Materi dikirim via e-mail opini@tribunjabar.co.id, atau kirim langsung ke redaksi Tribun Jabar di Jalan Malabar No 5 Bandung menggunakan CD atau disket. Sertakan foto diri, fotokopi identitas yang masih berlaku, dan nomor telepon yang bisa dihubungi.

Jarak BHIMA seorang wanita yang profesinya sebagai pembantu. Berpuluhpuluh tahun ia mengabdikan hidupnya bagi keluarga majikannya, Sera Dubash. Kedekatan emosional yang terjalin sekian lama menjadikan Sera memperlakukan Bhima tidak hanya sekadar pembantu. Atas dasar itulah Sera sering DOKUMENTASI menjadi bahan perdebatan antara SUJARWO mendiang suaminya dulu, temanWartawan Tribun teman dan sanak saudaranya yang lain. Mereka masih berpendapat bahwa bagaimanapun juga, tetaplah harus ada jarak, batas pemisah yang jelas, antara status majikan dan pembantu. Sebenarnya Bhima selalu menganggap keluarga Dubash adalah pelindung, penyelamat mereka. Ia bersedia mengorbankan dirinya demi keluarga itu. Tapi, pada satu titik, ia dihadapkan pada persoalan di mana ia harus menerima kenyataan bahwa ia justru dicampakkan oleh mereka. Yang miskin, selalu jadi yang lemah dan akhirnya kalah. Cuplikan dari buku The Space Between Us (Jarak di Antara Kita) karya Thrity Umrigar itu ber-setting di Bombay, India. Tokoh utamanya Bhima. Di internet mudah ditemui resensi maupun sinopsis buku setebal 432 halaman tersebut. Tapi, Bhima masih cukup beruntung. Bhima tidak mengalami siksaan fisik mahadahsyat seperti para tenaga kerja wanita Indonesia (TKW) di negeri orang. Jika setting-nya di Kuala Lumpur, misalnya, dengan pemeran utama seorang TKW, entah berapa jilid buku yang akan dibuat oleh Thrity Umrigar. Lihat saja fakta ini. Mengutip dari sebuah opini di koran nasional, Satgas Perlindungan WNI KBRI di Kuala Lumpur mencatat sepanjang 2008 sedikitnya 700 TKI yang meninggal di Negeri Jiran. Belum lagi kalau ditambah data TKI di Singapura, Hongkong, Timur Tengah, dan negara lain yang biasa jadi tujuan para “pahlawan devisa” itu. Kisah pilu TKW di negeri tetangga yang sedang heboh saat ini adalah Siti Hajar (33), TKW asal Limbangan, Kabupaten Garut. Ia mengalami luka hebat, mulai muka hingga sekujur badannya akibat siraman air panas oleh majikannya, Hau Yuang Tyng alias Michele. Siti disiram air panas dari sang majikan setiap ia melakukan kesalahan. Belum reda berita Siti Hajar, masih di Malaysia, TKW bernama Nurul Widayanti tewas gantung diri di rumah orang tua majikannya, Tan Seng Woo, di Kajang, Selangor. Belum jelas apa penyebab TKW asal Desa Dindeen, Wadungan, Ngawi, Jatim itu sampai gantung diri. Berita terbaru lainnya, juga di Malaysia, adalah Onis binti Dadi (44), warga Kampung Cijati RT 03/RW 13 Desa Sarimukti, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Onis tewas gantung diri di rumah majikannya di 34 A Lane 13 Oya Road Sibu Sarawak Malaysia. Hingga Senin (15/ 6), pihak keluarga korban masih bingung tentang kepastian pengiriman jenazah korban ke rumah duka. Terlalu panjang untuk membeberkan fakta-fakta nasib pilu para TKW. Bisa berkilo-kilometer pula bila menyambung kliping berita-berita kasus penyiksaan TKW oleh majikannya di koran. Dan, sepertinya masih terlalu lama untuk mencari jawaban dari sebuah pertanyaan, “Sampai kapan jarak antara majikan dan pembantu itu menjadi tidak terlalu jauh, menjadi makin manusiawi? Umrigar dalam bukunya memilih Bhima sebagai tokoh utama, bukan karena ia sosok langka. Bhima memang tidak sendirian sebagai manusia yang masih tak berdaya di area jarak tersebut. Jarak yang seolah bak ruang bertembok tebal dan terkunci rapat. Jarak yang masih terkesan tak boleh lagi diperdebatkan meski demokrasi diagungkan di mana-mana.(*)

Operasi Yustisi Ditiadakan Karena Kurang Dana Bagaimana Menurut Anda OPERASI yustisi, yang biasa digelar untuk untuk menertibkan data kependudukan warga pendatang ke Kota Bandung, tahun ini ditiadakan. Alasannya, dukungan dana dari pemkot tidak cukup. “Tidak ada dana. Alokasinya hanya Rp 100 juta,” kata Kepala Dinas Kependudukan Kota Bandung Endang Warsoma. Terkait hal ini bagaimana menurut Anda. Berikan komentar dan saran singkat melalui melalui SMS ke:

08157 3000 100 Wali Kota Bandung akan memberi penjelasan pada hotline public service khusus pada Minggu (21/6)

Agar Sekolah Tidak Menjadi Candu MUMU AL MUBARAQ SPdI Guru SD Hikmah Teladan Cimindi Cimahi PENDIDIKAN merupakan proses panjang menuju terciptanya manusia yang berperadaban. Salah satu institusi yang terlanjur dipercaya masyarakat untuk menjalankan misi suci ini adalah sekolah, walaupun akhir-akhir ini banyak gugatan yang dialamatkan ke sekolah karena dinilai gagal mewujudkan misi sucinya. Sekolah dinilai belum berhasil menjembatani siswa didiknya untuk siap menghadapi kehidupan mereka yang sesungguhnya Sebagai institusi pendidikan, sekolah terbiasa membesarkan siswanya di lingkungan formal, penuh kurikulum akademis yang kaku dan mengikat, materi ajar yang seragam, seperangkat peraturan yang ketat, dan berbagai penilaian dalam bentuk angka sebagai representasi dari baik-buruk seorang siswa. Kondisi tersebut tentu saja akan membuat peserta didik menjadi terasing di sekolahnya. Beberapa orang bahkan Paulo Freire mengatakan fenomena ini sebagai candu. Hal ini tentu saja sangat kontras dengan dunia sebenarnya yang penuh dengan fenomena kehidupan warna-warni, ketidakjelasan dan ketidakpastian. Ketidakselarasan antara wilayah sekolah yang formal dengan kehidupan sesungguhnya ini menjadi salah satu penyebab

munculnya berbagai sekolah alternatif yang konon karakternya berbeda 180 derajat dengan sekolah konvensional. Salah satu model sekolah alternatif adalah konsep sekolah yang digagas oleh Roem Topatimasang dalam bukunya bertajuk Sekolah Itu Candu. Dalam Buku tersebut Roem Toparimasang menyebutkan berbagai kelemahan substansial lembaga sekolah yang sudah dianggap lazim selama ini. Seolah tidak ingin dicap sebagai pengritik tanpa memberikan jalan keluar, penulis buku ini pun menawarkan model sekolah alternatif sebagai antitesa dari sekolah yang sudah ada. Model sekolah yang coba ia tawarkan adalah sekolah yang tidak punya daftar pelajaran, tidak punya jadwal jam belajar resmi, tidak punya kelas-kelas yang dibagibagi pertingkat atau perjurusan, tidak menyelenggarakan ulangan atau ujian kolektif seperti yang lazim selama ini, dan yang penting, murid-muridnya pun bebas memilih dan menetapkan sendiri apa yang mau mereka pelajari dan dengan cara mempelajarinya yang mereka anggap paling sesuai untuk diri mereka sendiri. Dalam konteks seperti ini, sekolah (atau lebih luas: pendidikan) menjadi sarana penyadaran dan

PKL

Tidak Ada Ketegasan KANG Dada rek iraha Bandung Bermartabat ari aparatna euweuh kategasan. Keur para PKL sanes teu kenging nyiar nafkah ngan kedah merenah we. Upami teu kaagehan tempat, wayahna milarian tempat deui nu merenah. Ulah nyered ka trotoar jeng jalan. Joko, Kosambi, 081572885xxx KANG, sayang sekali kalau penanaman bibit pohon di Jalan Sultan Agung gagal. Selain pohon terlalu rendah juga PKL tetap saja membuka tenda pada malam hari yang merusak bibit pohon yang baru ditanam. 085320196xxx KANG Bandung pantas tidak dapat adipura karena sangat semrawut. PKL tujuh titik omong kosong. Tetap macet karena kaki lima. Di Tegallega mah PKL nya di tengah jalan. Program bebas becak nggak berjalan. PKL ikan hias tambah banyak bukan pindah. Larangan merokok nggak

jalan, dan berbagai kesemrawutan. Hatur nuhun. Tanto, Kebonkalapa, 0811247xxx TETAP saja bagi Anda yang bicara soal PKL Jalan Merdeka, tidak bisa memberikan solusi yang terbaik untuk kota Bandung. Hanya omong doang! Saka, Jl Samoja, 08889400xxx KANG ulah dipandang sebelah mata, sami abi oge jalmi gaduh urusen,cing atuh PKL teh tong dibuburak bae. Ridwan, Cilongkeang, 081323185xxx

Bimbel Mahal Bermunculan YTH Pak Dada, mengapa ya sekarang banyak bermunculan bimbel dengan info-info kelas kecil, berkualitas, dan dijamin lulus perguruan tinggi negeri (PTN) ternama. Tarifnya juga lumayan tinggi. Kasihan bagi orangtua yang pas-pasan dimana anaknya ingin ikut bimbel. Tolong

kadis pendidikan, mengapa bimbel yang hanya mengantar untuk menuju PTN mahal, sedangkan universitasuniversitas/sekolah-sekolah tinggi yang memberikan gelar biayanya diminimkan, bahkan didiskon lagi, agar ada siswa yang masuk. 0817218xxx

Air Masuk ke Rumah PAK Wali Kota Bandung YTH kami warga Jalan Sukaresik depan Mih Kocok Dadeng Jalan Banteng selalu banjir karena saluran air/goronggorongnya banyak dipergunakan untuk kepentingan pribadi/bangunan mohon kepada bapak wali kota untuk memperhatikan

melalui dinas PU kota karena setiap hujan selalu banjir ke rumah-rumah. Kami atas nama warga RT 04/08 Kelurahan Turangga, Kecamatan Lengkong mengucapkan terima kasih atas perhatiannya Ketua DKM Masjid Jami Sukaresik, 087822320xxx

Satu Minggu Tak Mengalir YTH PDAM tolong air di wilayah Linggawastu lagi-lagi tak mengalir sudah satu minggu. Tolong diperhatikan sudah

cape kami selalu dikecewakan. Anti, Linggawastu RT01/ RW16 No.198 Tamansari, 087821350302

pembebasan, guru berfungsi hanya sebagai ‘’kawan belajar’’, murid berkedudukan sebagai ‘’subyek’’ dan realitas kehidupan merupakan ‘’objek’’ pendidikan. Di satu sisi, menjamurnya sekolah alternatif sebagai indikasi berkembangnya dunia pendidikan seiring dengan perkembangan dimensi lain dari kehidupan manusia. Di sisi

arah kebiajakan pendidikan, guru sebagai penerjemah kebijakan yang ditelorkan pemerintah, dan orangtua sebagai konsumen dan penggunajasa lembaga pendidikan formal tersebut. Sudah saatnya pemerintah mengeluarkan kebijakan pendidikan yang berorientasi pada peningkatan kualitas pendidikan itu sendiri,

yang lain, kondisi seperti ini harus dibaca sebagai kritik dan protes terhadap sekolah yang dianggap mapan oleh masyarakat. Artinya sekolah harus bisa membuktikan bahwa tuduhan negatif yang di alamatkan kepadanya tidak seluruhnya benar. Pembuktian tersebut tentu saja harus disertai perbaikan pada titik-titik yang dinilai bermasalah sehingga sekolah bisa terus memberikan kontribusi positif terhadap kemanusiaan. Proses perbaikan ini harus dilakukan oleh semua elemen yang ada kaitannya dengan lembaga sekolah. Pemerintah sebagai penentu

tidak pada yang lain. Kelahiran kurikulum berbasis kompetensi (KTSP) merupakan usaha pemerintah yang patut diapresiasi. Kurikulum yang menghargai keberagaman ini memberikan peluang kepada setiap sekolah untuk memunculkan keunikan dan kekhasan sesuai kebutuhan sekolah, walaupun pada pelaksanaanya masih banyak hal yang masih kontradiktif dengan semangat keberagaman KTSP. Contoh yang paling konkret adalah palaksanaan ujian nasional (UN). Secara prinsip, UN yang sentralistis bertentangan dengan KTSP yang desentralistis. Pember-

KEPEMIMPINAN

Terima Kasih Jasa Marga YTH PT Jasa Marga. Kami dan kawan-kawan mengucapkan banyak terima kasih atas perbaikan jembatan penyeberangan tol di Ciganitri Km 144. Walaupun agak telat, tapi kami tetap menghargai sekali atas segala perhatian dan pengorbanannya. Semoga Jasa Marga tetap konsisten dalam memberikan pelayanan yang prima untuk keperluan umum. Dan semoga bapak-bapak yang ikut terlibat dalam perbaikan Allah mencatatnya sebagai ladang ibadah. amiin. Nurul Rochmanisah Rosadi, Siswi SMK 14, Kelas XI, 081572151xxx

Saya Menemukan STNK

lakuan UN sebagai alat penilaian hasil belajar peserta didik telah menginjak-injak hak pendidik dan otoritas sekolah dalam implementasi KTSP. Pemberlakuan keduanya secara bersamaan adalah inkonsistensi kebijakan pendidikan yang digulirkan pemerintah. Sebagai elemen yang bersentuhan langsung dengan siswa, guru harus berusaha menjadikan sekolah tempat yang menyenangkan bagi anakanak untuk belajar. Guru pun dituntut untuk lebih kreatif mengembangkan berbagai pendekatan pembelajaran modern tanpa merasa dibatasi oleh kurikulum nasional. Tentu saja pada proses pelaksanaannya harus disesuaikan dengan kebutuhan setiap peserta didik. Sedangkan sebagai pemakai lembaga sekolah, orangtua pun mestinya tidak lepas tanggung jawab dan menyerahkan perekembangan anak sepenuhnya kepada sekolah. Kalau mereka yang memasukkan anaknya ke institusi sekolah tanpa mau bertanggungjawab terhadap perkembangan anaknya di sekolah, maka merekalah yang sesungguhnya kecanduan. Seandainya proses perbaikan itu dilaksanakan oleh seluruh elemen sekolah dengan baik dan konsisten, saya punya keyakinan sekolah akan menjadi wahana pembelajaran efektif bagi peserta didik sehingga mereka mempunyai kecakapan untuk menghadapi kehidupan yang sesungguhnya. (*)

Semoga Bapak Dapat Bersabar KANG saya sangat prihatin dengan warga kota Bandung yang terus menerus memprotes kepemimpinan bapak dengan berbagai keluhan, dan saya sangat berharap bapak dapat bersabar dalam menjalankan tugas tak lupa doa dan harapan kami terus menemani Bapak bersama jajaran yg ada dibawah Bapak. Terima kasih. Ismaya, Jl Gn Rahayu, Gunung Batu, 081339127xxx

SAYA menemukan kunci dan STNK mobil Isuzu merah metalik nomor polisi D 1878 CL atas nama Abbas Baraya, Komplek Bougenvile F4 Antapani. Selain kunci dan STNK ada juga foto anak perempuan kecil. Saya sudah menghubungi nama tersebut, namun ternyata mobil tersebut sudah dijual ke orang lain. Saya menemukan kunci tersebut di pertigaan Kodam-Taman Maluku, Jalan Aceh, Senin (15/6). Mohon bagi yang kehilangan menghubungi Toto Widodo, Komplek Permata Biru Blok AD no 119, Cinunuk, telepon 87822526 Toto Widodo, Cinunuk, 02287822xxx

DULUNYA saya mendengar kota Bandung dingin, sejuk, indah, dan nyaman itu yang saya dengar di Makassar namun setelah saya tugas belajar di Unpad informasi tersebut terbalik bahkan terkesan macet lalu bagaimana mengatasinya pak walikota. Muh Rusdi, Unpad Jatinagor, 081342226xxx

Copet Berkuasa

PERCUMA nulis unek-unek tentang Kota Bandung, buang-buang pulsa. Yang penting sekarang kita doakan supaya Pak Dada serta jajaran diketuk nuraninya agar lebih serius mengurus Kota Bandung tercinta. Amin. 08818276xxx

DI Gasibu yang dipukuli bukan copet tapi korban dipukuli copet kepada aparat jangan tutup mata uang dari copet dimakan. 02293089xxx

NAHA pabaliutna Bandung teh akang nu “teu mampu”? Anak buah Kang Dada mah aracuh sakitu dibalakakeun di koran ge, atanapi akang tos teu aya wibawa ka bawahan kang? Eta wakil plus sekda naon damel kang. Karunya ka akang. 081322202xxx

HARAPAN JADI PNS

Kami Berharap Kepeduliannya KAMI sangat mendukung Bapak Dada pada saat pemilihan karena besar harapan kami kepedulian Bapak pada kami guru honorer sekolah negeri di kota Bandung. Sekian lama menunggu kesempatan ternyata terbentur dengan usia lebih dari 40 tahun pada saat sebelumnya formasi tidak ada dan mudah-mudahan tahun 2009 ada kebijakan dari Bpk yang sangat kami harapkan. 081910271xxx ASSALAMUALAIKUM.wr.wb YTH Bapak H Dada. Haturan bapa nepangkeun nami abdi

Titin Sopiah. Warga kota bandung leresan di Jalan Ahmad Yani, Cicadas Bandung. Abdi meryogikeun pisan bantosan bapa, parantos 18 taun abdi teh janten padamel honorer bagian tata usaha diSMU Negeri di Cimahi, ngiring testing mah tara kalangkung namung dugi ka danget ayeuna teu acan dugi wae kana milikna sakawitna mah abdi teh tebih dijugjug anggang diteang hoyong dugi ka janten padamel negeri, namung dugi ka kiwari teu acan. Sa sasih 360 ribu rupiah ku transport 270 ribu/bulan janten upami abdi tiasa ngalih ka Bandung panginten abdi gaduh buruh cape. Manawi wae dina taun

ajaran baru ayeuna aya lolongkrang kanggo abdi ngalih ka Bandung sok sanaos mung saukur tanagi honorer kantenan pami dugi ka tiasa janten PNS mah kalintang bagjana, abdi leres-leres meryogikeun bantosan bapa. Pamugi wae melalui sms ieu abdi pendak sareng wanci anu diantosantos, amin. 081394234xxx WILUJENG enjing kang Dada, punten sim kuring kumawantun mung bade naroskeun iraha pun bojo anu ayena statusna bidan PTT bade diangkat PNS? Saurna 2009. Meni asa kirang perhatian ka bidan mah benten sareng ka guru. 085223132xxx


6

00219465B

00219422B

BARANG ANTIK

TAHU BERES! 50Rb Service Monitor Tlp.92251506/7319935 (Bs Dipanggil)

DIHIBAHKAN ALQURAN Kecil P.2,2Cm L.1,7Cm Hub: 085 222 233 350/91676350

TELEPON

00219275B

EMAS JUAL-BELI LM 24K Srtfkt ANTAM Min.1gr goldsmart-9999.com T:0857 2036 5217 00191544B

TAS Trm Pesanan TAS DIKLAT & SEMINAR Proses Cpt Jl.Leuwisari V No.59 T.5206738

00219458B

00218007B

-—— PAKET HEMAT CDMA —— —Nokia 6016i + No = Rp 200Rb— —Nokia 2115i + No = Rp 265Rb— -Dago No.378 Lt2 Tlp (022) 9170727000218182B

FLEXI HOME SERVICE CENTER Istana BECLt UG A-10 Telp:60888000

SEPATU BETTY BRUSSEL SHOES Terima Pesanan Sepatu Mastukambang 15 T.081236623 00219295B

OBRAL SEPATU MB Pride Model Warrior Tinggi, Sol Rata 175Rb/ Lusin 087821378866 Ukuran 37-42

00218251B

T r m Kredit HP Blnan/Harian Hub: (022) 9144 9458/ 915 77 438 / 922 888 59/ 927 55 981/ 76230888/ 76677678 00218809B

--212897

BEND 10 ALL Operator A/S 5050 TRX Cpt Dpst Bbs Bs Jmpt 70785120

Jl Senapan Angin 4.5mm (Org) New Hub:(022) 70886210 Jl Jakarta 20-22 Kav 3

MINAT JUAL PULSA All Opr tanpa modal? Hub: 76236073/081322936145(cicaheum)

SENJATA ANGIN 00219509B

ALAT-ALAT ALAT HIBURAN JL/BL/TT Baru/2nd ..TV, LCD, PS... Bagus/Rusak_T:9298 2048—7610 6113 00207269B

D i b e l i Te r m a h a l B a g u s / R u s a k T V, P S 2 , P S P T: 0 2 2 . 9 1 8 3 6 3 1 5 00209119B

Parabola Bbs Iuran /Telkomvision, Antena TV, Serv, Paralel T:6041318/76190225 00217960B

Midas Transfer Handycam VCD=25Rb, DVD=35 JL.Kacapiring 99 B T:7210835 Antr Jmnpt 00218605B

Dibeli Tinggi TV, PS, LCD Kulkas Bgs Rsk Dll.Dijmpt T: 70099610/ 93359473 00218877B

2Bh Ps2 Slim+1Hd+ 3TV 21" Hrg: 5.8Jt/N T. 91573378/ 92415541 00219181B

A D L R E N TA L P S 2 S i a p A n t a r Jemput Hub: 7 0 9 9 0 1 9 7 00219191B

PARABOLA DIGITAL BEBAS IURAN 250Ch, TelkomVision, Antena TV, TOP TV, Jl-Service-Paralel- Bongkar Pasang Hub: 022- 7036 5837/ 081 321 184 420 00219250B

Dibeli Bgs/RskTV,TV Monitor, LCD, Compo,Dll. trm Service Pgln 70061782/76224307 00219366B

Dibeli Paling Mahal TV, DVD, PS Compo Soundsystem Dll T.7503204/70994961 00219425B

Dibeli Mahal PSP, Wii, NDS, PS2, PS2HD, Dijemput T: 022-92944458 00219534B

ALAT MUSIK JL MURAH GITAR Schecteer, Omen Extrem USAUp Down Build Up 99% T.08122120022 00218248B

JUAL ALAT MUSIK Phonic, JTS, RCF, Sabian, Swr (022) 76242518/ 92467719 00218545B

AHLI SERVICE Keyboard/ Piano/ Organ Bisa Ditmpt, Phone 70057826 00218934B

LES KEYBOARD + Musik Komputer BIG REC Studio Pro Tool Hub:71353284

PEKERJAAN BISNIS uang, karir, cinta/RT, prestasi, cantik, menarik, dihargai, disukai, disayangi. Drs HA BANCIN 7272598 Jl Tenis MEja 30 Arcamanik 00218556B

S/A 5/10=5/9,9 X5/10=5,1/10.1 M/ 15/10=5.1/9.85 F5/10=5,2/9,9 KopoMas 9X No.1 Kopo/Jl.BKR No.4 T.76076066/91120650/081809665758

00218016B

00218264B

00219014B

Pengobatan Altrntf Kumbang Mlm, Slsi Tuntaskn, PnyktNonMedis,Pengobatan JrkJauh.MslhRmh Tangga, Kslmtn Rmh Toko, D l l . T: 70305079 (No SMS) 00218721B

T E R AWA N G G A I B P e l e t S e d o t Sukma& Geni Asmara(1jm Reksi)Atasi Cpt Problem Cinta,Tarik Lawan Jenis, RT Pcr, Pil/Wil, Jdh,Dll. Isi AuraMustika Raja Ghaib u/ Jbtn, Karir, Penglaris, Kekayaan,Lunas Utang, Daya Tarik, Pengeretan, Smbh Guna2, Hub: (022)92955720 / 08157. 2193.615 00218725B

PEMBANGKITAN ULAR KUNDALINI Pengolahan Pernafasan Energi Listrik Pengolahan Jurus Pernafasan ONKTP — Hub: 022- 6072589/ 081322608393— 00218879B

INSTAN tdk prlu prss, Jodoh, Karir, Usaha, rezeki, pelet, ruwat rumah/badan, Buka aura susuk berlian/Trawang Gaib, pemikat pengsian bdan T: 085294302047/92281741

00219249B

00218916B

SERVICE & Injek & Phonelock CDMA Bandung 70133003 Cimahi

INSYAALOH Dg MDL 580rb ,2Jt, 4Jt. Dpt Penghasilan 100Rb-6Jt/Hr.022 93360807

00219254B

00219113B

Krdt MrhApaAja HP Elekt, PS, Emas TRM Penyusunan NRC&PJK T.92416315

PELATIHAN ENERGI METAFISIK T.(022) 21056849/ 08122317387 (Ust Asep) 00219285B

00219454B

Hipnotis Reiki Tng Dlm, Bk Aura, Mrkting Ruwat Rmh, Rml, Pngbtan 7629 4439

FOTOGRAFI CAMERA

00219322B

DIBELI Camera /SLR/DSLR/Lensa Dll In-Focus, Notebook/ Handycam T.91164433 00217766B

Bersih Rmh/Toko, Pengisian/Pngbtan Ghaib, Tolak Bala/Pelet/Gendam Dll Telp: 08122396891/081802062366/ 085223078738 Gratis (Tanpa Mahar) 00219393B

JASA AHLI RAMAL

KHUSUS PENGHASILAN daya tarik, pesona, kharisma,wibawa,pemikat. T: 91824477

RITUAL DRAJAT SUKMA SEJATI Yg Mau Cpt Mnuai Hsl Usaha, Smua Trtarik DgSgl Ush yg anda Tekuni, Mnarik Rezkidiri Anda Scr Alami Ssuai Pkrjaan/ Ush Anda.Dagang, Bisnis, Sales/ Mrkting, Entrtain, Pgawai Kntr, PkrjMlm, Pnghibur, PL Karaoke, Artis, Model, dll. DayaTarik Pminat MAHA DAHSYAT Rzki Dg Sndirinya Mngalir PdAnda T:085222225076-7055877691502276..GARANSI RITUAL.. 00217831B

==KI Wiro Tokoh Paranormal Jabar== —Peraih Best Spiritual Award 2007— ===Citra Paranormal Award 2008==== .......Ruwatan Aura Pesona....... Pengasihan Sesama Jenis, Pisahkan PIL/ WIL, Problem Jodoh, Usaha, Karier ========Phone:022.31002003========= —————0856 222 4449—————00218719B

Mahabah Suara+Bedah Aura Pemikat Pesona u/ Luluhkan & Tundukan Hati Siapapun Yg Melihat& Mndngr Suara Anda, akan Sllu Trngiang & Terbyng Ingin Brtmu & Mndambakn Khadiran Anda Sllu,Dll Cocok Dmiliki artis, Pnynyi, Dunoa Hiburn, Entertn, sales, PC,MC, Prsntsi, Wnt Pkrj Mlm,Dll.Hub: Ki Gareng, Simpang Dago 210 T.0857 2034 9319/ 92291835

00219448B

KURSUS __ KURSUS Service HP+Lgsg Magang__ _______Hub:71406060/76405652________ 00218072B

KURSUS CEPAT Refleksi Shiatsu+ Spa 150Rb+Sertf Kopo blk 166 T: 76601112 00218872B

KURSUSB.ARABSabtu&Ahad(4Bln)Rp.200Rb ....Masjid Al-Muamalah.... ...Jl.Sekejati II No.27 A Kircon... Hub:KURNIAL-T:92 922 932 / 081 322 108 283 00219148B

TEKNISI HP =450Rb, Mekanik, Sepeda Motor Matic Dll=1,1Jt T.70168990 00219224B

AHLI BANGUNAN

00219261B

PERCETAKAN 00218200B

KEKEPRINT: Print Spanduk, Prctkn, Und. T.7089 1309/ 0881.4577.185/0819.101.944.04 00218615B

CETAK UNDANGAN Mulai Rp 750 Kilat Dijmpt T. 91503083/ 7211358 00218881B

SPECIALIST UNDANGAN & BUKU YASIN Hub: 022-70 144 240 00219093B

PUSAT MEMBER Card ,ID Card,Ktr Pljar Embos,Murah-Meriah-Mewah T.70663347 00219159B

Prnt Dgtl:Spdk Baligo X-Bnr, Neonbox, Stiker/ Branding Mbl Dll Mrh & Dijmpt 70427926 00219293B

Di Jl 10 Lagu Band Pop Melayu Alternatif Rp 7Jt/Lagu T:081321881420

Cutting STIKER harga Agen Jl Gerlong Te n g a h 2 3

00219408B

00219521B

PRIVAT LES

Pelopor Depot Air Minum & Alat-alat Penjernih Terpercaya Harga MulaiRp 5Jt-an T.022-7320616-081322922190

LES Pelajaran SD-SMP-SMA Plus Bimbingan Psikologi Anak, Brpengalaman 15 Tahun Guru Profesional, Dtg Ke Rumah Tlp:(022)91747929 HP:081322640803

00218020B

JL ALAT Air Isi Ulang Siap Pakai J 7,5Jt/N Jl.Bbkn Tarogong 231 Bdg

00207781B

DIVA RC Apv, Avz, Xnia, Dg/Tnp Sopir, Nego 70135733/ 081266912968

00219455B

ALAT RUMAH TANGGA

00208785B

BABE Rent Avz, Apv, 200Rb Espass, Futura= 150Rb T:70149401/70632677

“GOLDEN VITRAS” Dr Pabrik, THI II 2B No 1 Rp 17-22rb(Jadi)2x2,T:92967688 00218354B

00208797B

BRG BEKAS Anda Masih BerHrg) Praktis Layayan Jual) Cepat Laku T.5223345

Radhika T: 76729668/085220642378, Apv, Avz, Xnia, G Max=200Rb Pregio+Sopir 00208834B

00219488B

SBR 145Rb Futura 1.5, APv, Avz’08 AC Doble+Spr 022.92924232/6657104

ELEKTRONIK AC/AMPLIFIER/EQUALIZ

00209123B

TERMURAH!! HD RENT Avanza, Xnia,Jazz, APV, Panther, Pregio T. 9258 8455

NIZAR TEKNIK Serv Bongkar PSg AC Ruang + isi Freon Grs T:70446863/70657329

00216682B

00218181B

“BEL” Angkt Brg/Pind Truck, DBL, Engk, Box, Bak Kecil Hub: (022) 926 888 99

Kredit LCD Laptop, Electronik,Frntr, Tnp DP Gratis Angs Prtma-93045350

Fitri Rent Car Paket Murah Avz, Innova+Driver 022-70881302/87826106

ELEKTRONIK

00217631B

00209289B

00217839B

MAU KREDIT Tnp DP Elktnk Frntr Laptop M.Jahit Dll T.92931447/ 081322816077 Djmn Mrh!!

NAJWA RC Menyewakan AVZ, APV, InnovaHub:022-76607023/91181211/91611907

00217894B

NYETIR SENDIRI 24J.Xenia, Phntr, Kuda, Taruna, Escudo.91669600/87520056

Kredit Murah Tanpa DP Elektronik Furniture Syrt PRss Cpt T. 91516577 00218757B

Jl LCD Sharp 32", Aquos, Masih Garansi Hub: 7102501/ 7335816 00218852B

Krdt Murah (Cepat) Electrnk & Frntr T: 77892477/ 085220119181 00219069B

Kredit Syarat FC KTP Aja!! Elktrnk, HP. Dll.Ada/Tnp DP T. 92369084/71353801 00219199B

DP 0% TV LG Flat 137 x 12 ———L. Es, Mesin Cuci, LCD——— — — H o m e T h e a t e r, P S D l l — — Murah Buangeeeeeeeeeeeeet T.91633687 00219213B

JL KULKAS Jumbo, M.Cuci, Lemari, Sofa Spr Bed(Semua Bks) T.08156083151 00219284B

Promo TV LG 21' DP 350Rb, 125 X 12 ============= 70464813 ============= 00219316B

Gebyar Kredit Electrinik Mrh Polytron 21' DP 350Rb, 125 x 12, 92527345 00219318B

Promo TV 21' 25 X 12 & N 3110 160X10 Tlp: 022.70 94 97 27 00219321B

BELGIS krdt mrh syrt ktp, hp, elektronik, meubel, laptop,dll. u/ wrusaha hr/mg T: 92523486 00219413B

KOMPUTER PANGGILAN 24Jam!! Apapun Gangguan Komputer Anda kami Bantu T:91759191 00207273B

Jual Komp P4 Lkp 1,7Jt, Garansi 1Th Hub: 70 933 258 / 922 588 86 00207747B

Specialist Notebook & Sparepart Accesories Service, Dibeli NB Kond Hd p / M a t i T: 7 2 7 3 3 7 7 / 7 0 0 0 5 4 0 1 PASIFIC NOTE BOOK JAYA PLAZA 00209102B

DIBELI MONITOR RUSAK 50-100 Rb Hub: 76666198 00217782B

Glory Service Komp, Printer, Mntor, Tkr/Tmbh. Jamika 108 T:78421982 00218616B

Dibeli Dgn Hrg Tinggi Cartridge Printer Baru/Bekas, Laser Jet, HP, CANON, EPSON, Dll. Bisa Djmpt Hub:JL Cinunuk Raya 122C T:91683981/081322550580 00218630B

Speddy Unlimited Hrg 195Rb/Bln Hub: 70050451/ 76886499 (24 Jam) 00218635B

Service Instal, Back Uo Data, Pc/ NB Panggilan T: 022 93035256 00218639B

Dibeli Tinta, Cartrige, Printer, BAru/ Bks Mandiri Toner JL.Suci 135 T:70654611

00218037B

Langgeng Jaya Steel- CanopyAnti Panas 90Rb T: 762 49 885/ 930 833 80 00208790B

Ahli Canopy -Rival Steel 80Rb Trm Beres Tbl 4,5,6,10mm T: 7609 5878/7605 8351 00212096B

SPESIALIS CANOPY Berkwalitas Hub: HARIANTO 76591589 00218350B

PILARMASDEISGNRenovasi/BangunBaru Ssuai Budget T:69486688/081809526688 00218688B

Canopy Twin Canopy Kain Rolling Door “AGIS JAYA” 76844307/0813227000892 00219081B

SPECIALIS Canopy + Rangka 100Rb/M Trm Beres Imas 76200994-76751880 00219429B

ANGKUTAN

00218665B

“HR RENT CAR” Harga Murah Mobil Baru Dan Sopir ramah Hub: 0817 4907 835 00218820B

Kjg Innova +Sopir Bisa Jam2an H u b : ( 0 2 2 ) 7 6 8 0 1 5 9 7 PA S T E U R 00219221B

LINTAS RENT CAR Avanza, Kjg, Ftr. Cipageran-Cimahi.760847885/081321965126 00219225B

RENTAL Mbl Kuda,APV, Drop/Harian/Jam2an Hub:(022) 91303617/ 081573555176 00219292B

J-21 RENT CAR& TRAVEL 150Rb/12Jam T.70068479- 70041062- 081320272008 00219360B

ATSTruckBoxsglukuranu/pindahanD/Lkota T: 71317109/69567103/087821176999 00219456B

L300 PU Angkutan Barang Dlm/ Luar Kota T.5405604/ 08156155720-211675

ARSITEK Lizza DESIGN Renovasi/Bangun Baru Mulai 1,750Jt T:70003354/081320613354 00218683B

WELLA LAND Bgn + Rnv GBR+RAB GRTS Tlp: 022-91746573/081322538283 00218989B

===DESTA=== Gbr Arstitek + Detail + RAB 3500/m2 T.70093765/5897560 00219172B

BENGKEL MOBIL/MOTOR JOHNS SERVC Mlyn Prbkn Prwtn Sgl Tipe/Jns Mbl Ditmpt Anda 081321111250 00219157B

FITR RENT jam-Jam-an/Harian Hub:022.92772526/70933199 --212813

REPARASI PANGGILAN Spclis Kulkas M.Cuci W.Htr P.Air K.Gas_S.Hatta 225 B_70119118(Grnsi) 00203675B

AHLI TV Sony, Toshiba, Projection, LCD Plasma Dll “KIRCON” T.76448219 00217912B

SPESIALIS Pgln AC, Kulkas, M.Cuci K.Gas Jl.Caringin 11 Hub: 70181880 00217984B

SPECIALIST Kulkas, M.Cuci, AC, TV Jl.Gatot Subroto 51 T.7330156(Panggilan) 00218222B

“Aming Ahli” Panggilan TV ——TOSHIBA, SONY, SHARP,Dll—— ——Garansi 1 Thn Dirumah Anda— ——JL Pungkur Hub: 70 993 001—00218638B

BIMBINGAN SKRIPSI

Panggilan TV AC, Lmrim Es, M Cuci, K Gas, W Heater, Dll T:6017611 Dian Tehnik Pasteur

Bantu Skripsi/Tesis/Desertasi/ Makalah Tlp: 0857 2238 6363

PANGGILAN AC, Kulkas, M Cuci, W Heater, P.Air, KIRCON 30 B,T:70148342

00219312B

BIMBINGAN SKRIPSI S1,S2,S3 (penelitian,Tesis,Disertasi) ELGINA2506271 00219396B

00218678B

00219141B

AHLI TV SONY Toshiba Projektion Sgl Merk TV, M Cuci “SUCI 46” T.76613661 00219527B

BIRO JASA “SANDI” STNK, KIR Dll BisaAntar Jemput T. 76561218/ 9182673 BUKA 24 JAM 00218637B

BJS URUS CV=450Rb PT,SIUP, TDP, NPWP STNK Dll Hub: 70380636 00219469B

TEDDY Urus stnk,bbn,mutasi, dijem put-antar 76191958-08122070119 00219485B

BIRO KONSULTAN

DIBELI KOMPUTER & Notebook Hrg Tingi Dijemput 24Jam T.022-76279454

..KOMPUTERISASIAKUNTANSI - MYOB.. ..Murah - Cepat - Akurat - Lengkap..... .....Terima Jasa Pembukuan....... Hub: (022) 9243 2883 / 0815 622 1195

00219163B

00219265B

00218706B

00218367B

Aghna-185rb Kjg, Apv Arena ’08, Avz 07 Spr Phm DKIT:70166909/92210739/5435457

SABLON PAYUNG, MUG Balon, Ballpoint, Kaos, Plastik Dll T.92093966/5203491 00219083B

-—Sedot WC Penuh & Mampet——Tlp: 022.7230489/70541113/92078894

Kc Film KTT,3M, PerfectGard, u/ Mobil &Gedung CP:081572334475/911233496 00218772B

Jl Cpt DUCO Campur Warna & Tiner “TOKO JAYA” ciateul 30B T.5209279 00219183B

PENGHEMAT BBM 35% Penghemat Gas LPG 100% Hub:(022) 6032355/ 7066 9903

Mbl Pengantin MERCY Putih C/Class Rp 600Rb Hub: 71442354/ 08562289979 00218537B

PAKET PENGANTIN 32Jt Lengkap T.7201324/ 085.22222.0744 00219182B

SVNIR&K.Undangan NOVELTY BTC-GFG.3—8 Pasteur 143-149 T.6126542-08164871128 00219263B

KEPERLUAN PESTA

--213206

HARAPAN SEHAT Msg/Urut Trm Pgln/ditempat Jl.Malabar Smpg MM Billiar (022)76840334 --213248

PANJI body Builder Massage Boy DiTmpt/Pgln Hub:08811067792 --213214

Shanti/Rita Msg Kbgrn, Luur, Trpy Jl Trs Naripan 147 Hub: 081322873244

MADU MADU HERBAL u/ Kanker, Liver, Diabetes, Asma, Alergi Hub: 2033309 00216357B

“RAIHAN” Madu Hutan Sesungguhnya Berhadiah Beepoolen, Rsp Therapy, Tester Keaslian.100% Asi Bergaransi 1JT. Adi 081375114599 BUKTIKAN..!! DcrAGEN 00218690B

Madu Herbal Alwadey. 10Mcm Madu Dngn Khasiat (u/ Stamina, Darah Tinggi, Ginjl, Asm Urt, Rmtik, Maag, Alergi.Dll Hub: 085861560199 Dcri Agen 00219334B

MOBIL DIJUAL BMW

CAT 25JT 7 Pras, 4Stand, Pelaminan, Elekton, Mandiri Cat 6128445 Garansi 00219209B

KESEHATAN/KECANTIKAN KESEHATAN BINAASIHJAYAPngbtnTrdsnlMsg,TrmDtmpt Jl Pasundan 155 T: 9121 9323/ 085295384308 00218645B

Bp Adang Msg Slrh Badan P/W+ Lulur JL.Aceh No 45 A, T: 022.76537703

00213734B

Buat Baru Reparasi Dll Terbaik Hub:DENTIS Jl.Citamiang No 53 T:7274250

081.320.563.301

027028

00218695B

CHERY

027044

07037

Jl Mbl T Starlet ‘88 Lengkap H: 34Jt/ N Hub: 92725524 027091

00219536B

READY STOCK Chery QQ 1,1 Cash/ Kredit DP Ringan Hub: 70029807

027155

02717

Jl D Taruna CSX ‘01’85,5JT/N T: 0 8 1 3 5 4 1 5 1 8 9 9 / 9 1 2 9 6 3 9 7

S. VITARA JLX Th.93 Lengkap,Mulus. JL ESCUDO JLX’97 (D) Ungu Tua Metalik Hub: 92904806 (Orisinil) 00219517B

JL ESCUDO JLX'97 (D) Ungu tua Metalik Hub: 92904806 (Orisinil) --213101

JL CPT S.APV'05 Eks Wanita Komp.Mrga Asih Prmai D-9/17 lw.Gajah T.085722977257 --212658 .

027056

026946

027001

T. KIJANG MB Th.03 PS,AC,VR,RT,Bensin. JL CPT BU hardtop’78 Diesel Dyna 40Jt Hub: 70190009/0813224484445 00218383B

JL T Kjg G 95=59Jt+ Kjg Astra ’91=38Jt. Pasundan 139 T: 5200705 Jl Avanza G Hitam Th 2005 (D) Di Tasik T: 08122290220

Mbl

00218939B

New Avanza Dp 14Jt-an Angs 3.6Jt (Bs Tukar Tambah) Hub: 92339580 Kjg MB’94 (D) + Zebra MB ’91 (Z Cimahi) Mls 0813 2071 8301 Cimahi 00218998B

MOBIL < 50 JUTA Jl Mbl H Wonder ‘84/85 Lengkap H: 26,5Jt/N Hub; 085624272027/91350091

00219245B

00218597B

027190

BU Ovr 53JT D Sirion Tipe M ’07 (D) Sisa 3.7x 28, T:77868272

Jl Mbl VW Golf ‘78 Lengkap H: 21,5Jt/ N Hub: 71475229 026959

PENGOBATAN

Jl Mbl BMW MYO ‘89 Lengkap H: 29,5Jt/N Hub: 022-70445538

VENNA MASSAGE Tlp: (022) 76344088/081931282928

E S PA S S ’ 0 0 ( B ) 1 6 0 0 c c S l v Met Mls 41Jt/N 085659053633

00208915B

00213729B

“NOVI” MASSAGE Khusus Panggilan 24 Jam T: 081394314444 (NO SMS) 00217935B

“MASSAGE GIRLS” Panggilan 24 Jam Hub: 0 8 1 3 2 0 0 2 3 0 2 8 00218201B

“OIL PENY” Asli Kalimantan u/ Pjg & Besar Peny 300Rb Hub:91808300 No SMS “BIP” Jln.Cikudapateuh Kolot no.12 Gatsu Hub:76634576

00218945B

027008

Jl Mbl BMW ‘90 Lengkap H: 29,5Jt/N Hub: 08112209121

00219277B

KLINIK THERAPY Ceragem&Msg Netra, Jasa, Izin DINKES 445/3307 Trs Kircon Komp Parabon IV/9 T:7563479200m Stlh kntrBrsm/Carefour S,Hatta, R. Biasa AC, Air Pns.50Rb/2jam

026952

Jl Mbl D Charade ‘86 Lengkap H; 21Jt/N Hub: 76269887 027027

Jl Mbl D Espass ‘95 Lengkap H: 32,5Jt/N Hub: 70334112 027034

Fellowmax Th.77

Mulus.

00218508B

HARIS Msg Tr d s n l K b g r n & Therapy Hub: 9262 1901 00218539B

Natali Msg Kbgrn Macam2 Thrpy EDI T: 91109517/081322520063 00218572B

Laura Msg Kbgrn & Thrpy (Tng ABG) Di Tmpt/Pgln Hub: 92890268 00218573B

ESIEN Massage Pengobatan, Reflexi+ Kebugaran di Jl Cicabe 18 T:081322209531 00218583B

DHEA Msg Honngkong Terapi E Dini 24 Jam Panggilan 081220959469 00218703B

PRIMA SEHAT Msg Lulur & Terapi Jl Pajagalan No 20 T. 9244 7141 00218752B

REGA SEHAT Jl Sumatera No 2 T:7021800 Msg Thrp/Kshtn & Kbgrn P/W Lulur,Air Pns 00218805B

“PAY FULL” Body msg bersih, rapih & spn u/p/w/pasutri khs pgln T: 085220430057 00218901B

A b s o l u t M s g Te n a g a P r i a Pilihan Hub: 085659363150 00219026B

=======Garuda Massage========= Bnyk Tng Pria/Wnt Muda 76481669 00219071B

PUas Msg 175 20Th, 60, Buy Men ——— 081.394.27.0054——00219074B

ATLETIS MSG Untuk Wanita Dipanggil Hub: 08122280312/91252628/78491977 00219101B

SANDRA MSG mengatasi Therapy macam2 keluhan Hub:081.320.297.085 00219114B

DIAN MSG Kebugaran & Therapi Hub: 0853 2010 3433 00219118B

JELITA MSG Kebugaran & Therapi Panggilan 24 Jam T. 0853 2018 6233 00219119B

JENGGO MSG -CS Tng Pria Pgln Hub: 081.394.6687.37 00219135B

ADAM MSG Khusus Wanita Pgln 24 Jam Hub: 0813 2275 4575 00219160B

-—Pengobatan Alamiah & Ilmiah—Stress, Depresi & Gila, Jantung, Stroke, Rheumatik, Ginjal, Maag, Jrwt, Kanker, Tumor, Leukimia, Drh Tinggi, Epilepsi, Prostat, Diabetes, Gurah Suara & Vagina, Kpthn, Hepatitis,Sesak, TBC, Polip, Migren, Lmh Sywt,Bnjln, Asam Urat Dll T.081320356618/ 704700466 Jl.Bojong Soang Smpg Yomart Bojong Soang 2 Trm Pgln D/L Kota 00219184B

BOY MSG Therapy u/P/W/Pasutri T: 93358485 tmpt/pgln 00219187B

.......RENDY MSG BOY For Men........ Call Me : 0852 212 22 550 (No SMS). 00219192B

RILEX MASSAGE Tng Pria 29Th, 60Rb 022 - 7 6 3 1 2 2 9 8 00219207B

AROMA TERAPY Massages, Lulur, Scrub, Face Massage Khs Pria Pgln-31025556 00219210B

JOSH MASSAGE dan Kebugaran Khss Panggilan Hub:022-78431094 (NO SMS)

HOLDEN

Jl Mbl D Hijet ‘94 Lengkap H: 22Jt/N Hub: 085624508470

00218865B

HONDA BU Over 34 Jt H: Logo’00 AT (D) CBU VR 17 Sisa 2.5 x 30 T:081221555571 00218651B

BU Ovr Krdt 45JT CRV AT’01 (B) Sisa 4.2 x 29 Ass All Risk T, 77858884 00218654B

JL H Wonder ’85 (D) Kodya Mulus Lkp Biru T:022.92699022 00219050B

H.CEILO Th'94 Silver, VR, Konds.Mls, Nego Hub:081 2207 8245(Bank Jabar Cimahi)-213205

HYUNDAI

00219356B

=========Alya Massage======== Phone: 085220917333 NO SMS 00219375B

Jl Mbl D Zebra Astrea ‘94 Lengkap H; 26,5Jt/N Hub; 92513394/76914641 027104

Jl Mbl Mercedes Benz ‘87 Lengkap H; 40Jt/N Hub: 081321653384/5200221 027065

Jl Mbl Mazda ‘87 Lengkap H: 19,5Jt/ N Hub; 70276285 027101

Jl Mbl I Panther ‘91 Lengkap H: 35Jt/ N Hub; 69072094 027009

Jl Mbl M T 120 SS ‘95/96 Lengkap H: 30Jt/N Hub: 081322188816

027094

Jl Mbl M Glanat ‘81 Lengkap H; 12Jt/ N Hub; 93327323/081322229487 027162

Jl Mbl M Lancer ‘82 Lengkap H: 23Jt/ N Hub: 081221096333 027169

HYUNDAI ACCENT Th.98 Original,Lengkap.

Jl Mbl H Accord ‘87 Lengkap H: 27,5Jt/N Hub: 71323213 026936

MAZDA Jl Mazda Elite 323’87 AC, VR, P W, 1 9 J t T. 9 3 4 3 2 0 8 7 00219186B

MAZDA 323 th 82 Het Berk VR AC 95Jt/N Terawat GBAII E1 No.19 Ciganitri T.77869551

Jl Mbl H Accord ‘83 Lengkap H: 16,5Jt/N Hub: 71475229 026960

Jl Mbl Grand Nouvo ‘91 Lengkap H: 49Jt/N Hub; 76555241 026966

--213250

MITSUBISHI

Jl Mbl H Accord ‘85 Lengkap H: 22Jt/ N Hub: 70166293

DP Murah Pick Up Angs 2,6Jt APV 3,5Jt Swift 4Jt T.9258 6818/081322690338

Jl Mbl H Grand Civic ‘89 Lengkap H: 46,5Jt/N Hub; 70343219

00216324B

NEW SS PU DP 3Jtan Ftr PU 2Jtan Prs Cpt Hub: 91108147/081322746558 00217826B

SS PU 3Jtan, Bunga 0% Utk Colt Dsl, Fuso Ada Hub:(022) 91533083 /081320405275 00218001B

BARU!! Kredit Tnp Bunga/s.d 5Th Hub: 92706345/70012346/92025252 00218198B

“SPECIAL PROMO” SS PU 3Jt-an Engkel Double 15Jtan L 300 9Jtan T: 92882242 00218863B

--JL CPT MISTSUBISHI /ETERNA DOHC— 20.000 30Jt Th 1989 Abu-Abu Metalik Baru Service/Endreyen Jl.Riung Subur 1 RiungBdg T.085220156857/78482323 00219131B

SS’92 MB Mls STNK 1Th Jl. Cihanjuang 197 Cimahi H.22,5Jt T.081322985775 00219202B

JL M.Galant 200 GLX’84 (D) Lkp, Msn & Kaki2 Ok, 9Jt/N Hub: 9293 4234 00219273B

100% New DP SS 5Jt.L300, Engkl, Double Dll Hub: Agus 9264 6085/70972402 00219306B

T 120 SS DP 3Jt, L300, DP 12,5Jt Colt diesel DP 10% Bng 0% 77886087 00219361B

NISSAN Jl Cpt NISSAN Sentra Genesis ’91, Nego HUb: 0817201913/92266647 00219064B

X-Trail, G.Livina DP 10% Angs 2,5Jt Bunga 1,96% T:60842693 00219479B

06979

027003

Jl Mbl H Civic Nouvo ‘88 Lengkap H: 41Jt/N Hub: 93009800 027023

Jl Mbl H Civic Wonder ‘86 Lengkap H: 26,5Jt/N HUb: 91761948 027025

Jl Mbl H Grand Civic ‘90 Lengkap H: 13 Jt/N Hub: 71290919 027092

Jl Mbl H Civic Wonder ‘86 Lengkap H: 28,5Jt/N Hub: 70188812 027093

Jl Mbl S Futura ‘97 Lengkap H: 43,5Jt/N Hub; 21037210/70071721 026957

Jl Mbl S Futura ‘92 Lengkap H: 31,5Jt/N Hub; 7277157 026958

Jl Mbl S Katana ‘87 Lengkap H:28,5Jt/N Hub; 91286354/081802118927 026796

Jl Mbl S Katana ‘86 Lengkap H: 26,5Jt/N Hub: 91687889 026850

Jl Mbl S Jminy Jangkrik ‘83 Lengkap H: 28,5Jt/N Hub; 70922816 026989

Jl Mbl S Katana ‘87/88 Lengkap H: 27,5Jt/N Hub: 081320563301 027189

Jl Mbl S Futura ‘92 Lengkap H: 29,5Jt/ N Hub: 76700836/08122123393 027016

Jl Mbl S Jimny Jangkrik ‘81 Lengkap H; 16,5Jt/N HUb: 71105865 027026

Jl Mbl S Carry ‘90 Lengkap H: 22,5Jt/ N Hub: 081220861092 027038

PEUGEOT JL 405 STi'96 (D) Hitam Mulus Orisinil Pjk Panjang 35Jt/N T.08122169100 --213233

SUZUKI

Jl Mbl S Forsa ‘87 Lengkap H; 24,5Jt/ N Hub: 081322188816 027014

Jl Mbl Jminy ‘80 Lengkap H: 11,5Jt/ N Hub: 08812069670 027110

Jl s Carry Extra ’98 Mls Full Var Lkp T. 7833128/ 0811235367

Jl Mbl S Forsa ‘89 Lengkap H: 28Jt/ N Hub: 70461820

00218543B

027067

Jl Mobil S 1.0 PU De’03 Lngkp H:41Jt. Hub: 022- 9198 6528

Jl Mbl S Futura ‘00 Lengkap H: 43Jt/ N Hub: 91791544/70406183

00218868B

Jl Slh Satu S Amenity’90 Mls 33Jt Mazda Trendy ’88 T: 93074107/ 91810416 GEBYAR SUZUKI 100%Baru(Mbl) Bng0% (All Size PU/APV) Ccl Bs Diatur Prs Mdh 7 Cpt Aplikasi Antr Jmpt Hub:24 Jam 76017878/ 92070034 BERHADIAH

00219287B

027180

027040

-——ROMEO MASSAGE 23 Tahun——— ————Tlp: (022) 92261555———-

LISA MSG Refleksi & Kebugaran Tenaga Ahli No SMS 081573477025

027081

Jl Mbl M Lancer ‘90 Lengkap H: 33,5Jt/N Hub; 022-70999334

00218871B

00219271B

027078

Jl HOLDEN GEMINI ’80/’81 Antik AC, CL, RT, VR, Mls, Sp.Pk,10.5JT/N.92934234

00219229B

00219244B

Jl Mbl D Classy ‘90 Lengkap H: 32,5Jt/N Hub: 022-76154847 Jl Mbl D Zebra ‘91 Lengkap H: 14,5Jt/ N Hub: 73416717/7312202

00218446B

MY DITHA Wanita 26 Putih Bersih Sopan T.022-92432065 Khs Pgln

027019

Jl Mbl D Classy ‘91 Lengkap H: 28Jt/ N Hub: 70409095/081320303050

FELLOWMAX

00218258B

“MITRA SEHATI” Hub:92061509 Depan Pasar Ancol no.230 A

026998

Jl Mbl BMW ‘90/91 Lengkap H; 35Jt/ N Hub: 70054589

J L . D . TA R U N A 2 0 0 2 E F I “ D ” Mulus Komplit Tlp.91885392

00213724B

SURYA SEHAT Msg Trdsnl. Jl Engkol No.7 Palasari, Phone: 022.7311294

027103

Jl Mbl Hyunadai Accent ‘01 Lengkap H: 63,5Jt/N Hub; 081320072798

Jl Mbl M T 120 SS ‘07 Lengkap H: 61Jt/N Hub: 70343219

JL Hijet 85=8Jt + Zebra 88=14Jt+Espass 97= 33Jt. Pasundan 139 T:5200705

-—ABIM MSG BOY BDG—— —022.91566858/ 085721390595—

027156

Jl Mbl KIA Carnival ‘00 Lengkap H: 65Jt/N Hub; 087882245900

Jl Mbl M Colt Pick Up ‘05 Lengkap H: 55Jt/N HUb: 08122323775

00218653B

00207590B

027187

Jl Mbl BMW ‘92 Lengkap H: 50Jt/N Hub: 76671255

Jl Mbl I Panther ‘96 Lengkap H: 58Jt/ N Hub: 022-76070758

Jl H Hijet 1000’85 Vr Hrg 7Jt/ NEGO GBA 2 M 3/1 T. 76894184/ 081322027879

IBU KOKOM Msg Trdsnl Rflxi & TrphyTrs.Swh.KurungIVKom.PLN278-5206593

00219082B

Jl Mbl H Civic Genio ‘92 Lengkap H: 59,5Jt/N Hub; 081320188446

026970

TOYOTA

Jl S carry Th ’87 Lengkap H: 13.5Jt/N Tlp: 081.321.12.7744

00218682B

027153

Jl Mbl T Corolla ‘85 Lengkap H: 26Jt/ N Hub: 085320131111

MOBIL > 50 JUTA

--213216

DAIHATSU

Jl Mbl T Corolla ‘86 Lenngkap H: 34Jt/N Hub: 70468484/081221096333

Jl Mbl T Corolla ‘76 LengkapH: 12,5Jt/N Hub: 081220061200/91737199

00218984B

READY STOCK Chery QQ !! Cash/Kredit DP Ringan Hub:70629807

Jl Mbl T Corolla ‘83 Lengkap H; 22,5Jt/ N Hub: 70577237/081320639954 Jl Mbl T Corolla ‘91 Lengkap H: 43,5Jt/N Hub: 081809575060

00218600B

Jl BMW 3231 ‘97 Lengkap H:66JT Hub: 0856 2188 720

00218704B

GIGI PALSU P’NASIR Techniker Gigi Plsu Bd Dpnggl Grns 3Th,Kembang Sptu 1 Ksmbi70223254

Jl Mbl T Corona ‘91 Lengkap H: 35Jt/ N Hub: 91502992

SUZUKI APV Th.05 Silver,Standar.

211151B

00218550B

Fajar New Msg Pgln Umur 20Th Hub: 0813 9452 4522

00219547B

00219531B

Foto+Vidio 2Album+ 1 DVD+ Bonus Siraman+ Pembesaran 16 R=1,5Jt T:76756625

00208794B

00219372B

00219507B

00219302B

KEPERLUAN PENGANTIN

“CV BSA 2” Penuh/ mampet/ Paket 24 Jam Jrk 250m,T.91236633-0812.2121.6633 SEDOT WC Profesional 24 Jam, Selang s/d 200m, T. 92313062-70995551

00219491B

SILVIA MSG MsgKgbrn,lulur Jl.Amir Mahmud Raya9CimahiT.022-6647336/081321625977

00218366B

ZOHAR P/W Skt Stlh Bdg Salah/Asam Urat Depresi Ssh Tdr Pgln T.081802199235

SEDOT WC

00219482B

Msg Kebugaran Khhs Pria 70178977/ 081220329654 Gatsu 42 Cimahi

SNOW WASH Jl Tbng Stnls Semir ban, Shampo, Mbl 3500/L Plrngkpn Cclan T. 92572819

00218399B

00197085B

00219481B

RIRIN Massage Msg Kbgrn & Teraphy Di Tmpt/Pgln Hub: 085222091349

Hidup Sehat Therapy Kebugaran Jl Sriwijaya 140B T. 5212136 LOKER

Pengobatan Akupuntur Khusus Struk Bs Di Panggil 1x Di Tmpt Jl Rajawali Tmr Gg Sukarela 56/ 78 T. 081573128465- 21007064

Trivan Rent Car Kjg, Phtr, Apv, Avz, Pregio, Murah T: 70034834/70568684

00219434B

00219443B

RERE Massage Teraphy Pengobatan & Kebugaran Hub: 022-93370957

KEPERLUAN KEPERLUAN MOBIL/MOTOR

Privat Guru Ke Rmh, Piano,Gitar, b Ing HubL FAJAR 081.320102060/7302270

RAFINA RENT APV, AVZ, Pregio, Xnia, Kjg, LGX Lyn 24Jam MURAH!!70470559-7835793

DJIBRAN Msg Tenaga Pria Tempat/ Pgln Phone: 022-7043 0498

ELFA MSG Jl.Pasundan Blkg 106 No.9319A T.70477346/081395172009(NO SMS)

00218260B

RENTAL

DEPOT AIR MINUM Mineral & RO Mewah 17,5Jt + Izin Legal,Sertifikasi POMSNI Merk Izin Industri Hub: 022.78226363 / 081 221 122 295

00219409B

00217838B

00219427B

00219530B

00218835B

SPANDUK Spanduk Sablon Proses Cepat Hub : 022.70787289

00218254B

ALAT PENJERNIH

INGIN BUKA DEPOT? Hub:022-76019752 Paket 1000 Liter Lengkap Rp5,5Juta Paket 3000 Liter Lengkap Rp 8 Juta Paket 5000 Liter Lengkap Rp 10Juta

TA X I & PA K E T 4 8 4 8 k e J k t , Singaparna, Crbon, Tasik, Ciamis, Pngndran T.200 4848/423 4848 PP Jakarta-Bdg Brkt Tiap Jam Antr-Jmpt

00217962B

SPECIALIS ID Card & Kartu Nama, Bagus, Murah, Cpt Jl.Peta 96 T.70019576

00219410B

00218780B

ANDRI MSG Kebugaran Tng Pria 30Ribu Krj Sndri Khs Pgln:081322401355 Kircon

027018

S. KATANA Th.87/88 Radio Tape,Terawat.

00219400B

Rp. 82 Jt/Nego

Dibeli CPU/ Monitor/ Print/ NB Dll (bagus/Rusak) Hub: 70005232

BUS PARIWISATA AC&Paket Wisata Dufan 149Rb, Jungle115Rb,Sabda Alam90Rb, Pngdrn225Rb,Yogya 285 Rb Bali 1.150Rb T.70139443/ 92566880/087821257880

00219397B

NOBRIL MASSAGE 24 169 65 Call 022-78244851 Tmpt/Pgln

02704

Jl Mbl T Kijang Super ‘91 Lengkap H; 42,5Jt/N Hub: 70044174

0813.2266.7121

00219370B

BAN JUAL BAN+VR Merk Dun Lad Hub: 706888410/0818225384

00207306B

CALL, SMS 0856.5934 3400 Bp.Rohenda Konsul Solusi Ekonomi Dngn Satu Media Saja. Pasti Berhasil!! Mahar dari Hasilnya!! Trm Jarak Jauh

BINTANG MASSAGE 24 170 63 Putih Call 081809695586 Tmpt/Pgln

Rp. 66 Jt/Nego

00219311B

Dikrjakn Ditmpat Servis Komptr, Printr, Monitor & TV Dll 24Jam T:77875498

00218196B

00219381B

Jl Mbl T Corolla ‘90 Lengkap H; 44,5Jt/N Hub: 70343219

(022) 78443081

Kredit DP 0% LCD, Laptop, Elektronik, Meubel.T: 76558904/ 76941452/ 93088777

00218443B

TOUR/TRAVEL BIRO - PAKET WISATA Dufan, Yogya, Bali——Hub: 7099 2894———

00219377B

======Geulis Msg Tradisional==== Khusus Panggilan Tlp: 081221449337

Rp. 109 Jt/Nego

00219267B

AHLI BOR Murah Mersibel Jet Pump Dll Hub: 7030 8945/5887 0289

===========Melati Massage======== 24 Jam Panggilan Hub: 08812284921

(022) 76838377

00218218B

00219196B

DIBELI NOTEBOOK / Komputer Dijemput T.7 6 0 0 5 0 4 7

00217994B

Rp. 8,5 Jt/Nego

00219451B

ARLOJI THE HOUR CLASS Trm Jual/Beli Sementara Rolex, Patex, T.Chopard, Bulgari,Omega, Tagheur, Berlian Dll BSM Lt Dasar A 70 T.91091099/081322609696

SUMUR BOR BUAT/SERV S.Sible, J.Pump, Engkel, Filter Air Dll Hrg Bersaing Grns-76530055

081.224.73.212

BTH DANA Prss Cpt Cair 1-2Hr Jmn STTB/ Ijazah Anak u/ Yg Dagang T.93412995

SERVICE Install Panggilan “DOKTERCOMP”T.91852777/0818641688

KONSULTASI M.A.C BELADIRI MODERN & KONSULT Spiritual CAMAR PUTIH.Mslh Prbdi, Karier, Jbtn, SainganBisnis, Utang Piutang, Pesugihan Islami, UangAsma,Tabanas/Dana Ghaib,Ruwatan,Susuk, Pelet, Gendam Pengeretan -KAMI BERIKAN BUKTI BUKAN JANJIGus DharmaAji_Kp.Cipadati 115 Rt 3/3 Cinunuk-Cibiru & Maleer V/169 Gatsu Bdg_T:70020490 —76240241—92752945— 92185187—081573715715

(022) 73451314

00219189B

OVER Dp.30 Jt/Ss 19x1,254

DIBELI Harga Tinggi Cartridge baru 7 Bekas Semua Tipe HP, Canon, Epsom, Laser Jet Dll ——Tlp: 70353357 DIJEMPUT——

BANDUNG ACCESSORIES ACCESORIES

Rp. 27,5 Jt/Nego

SELASA, 16 JUNI 2009

027080

Jl Mbl S Jimny ‘80 Lengkap H: 20Jt/ N Hub; 70750318 027161

Jl Mbl S Carry ‘86 Lengkap H; 14Jt/ N Hub: 70035413 027188

Jl Mbl S Jimny ‘82 Lengkap H: 23Jt/ N Hub; 92660717

Jl Mbl M Kuda ‘00 Lengkap H: 75Jt/ N Hub: 088894486043 027033

Jl Mbl M Kuda ‘99 Lengkap H: 78Jt/ N Hub: 08179207798 027083

Jl Mbl H Opel ‘94 Lengkap H: 64,5Jt/ N Hub: 91761948 027024

Jl Mbl S Apv ‘04/05 Lengkap H: 98Jt/ N Hub; 08156070866 027021

Jl Mbl S Katana ‘00 Lengkap H: 69Jt/ N Hub: 70254577 027183

Jl Mbl S Vitara ‘93 Lengkap H: 65Jt/ N Hub: 78443081 027185

JL Mbl ST Starlet ‘94 Lengkap H; 58Jt/ N Hub: 70409095/081320303050 068972

Jl Mbl T Kijang Super ‘96 Lengkap H: 73Jt/N Hubl; 91884008 027039

Jl Mbl T Starlet ‘91 Lengkap H: 54Jt/ N Hub: 081320686718 027042

Jl Mbl T Corolla ‘92 Lengkap H: 61Jt/ N Hub; 76262527 027076

Jl Mbl T Great Corolla ‘92 Lengkap H: 57Jt/N HUb: 71290919 027092

MOBIL NEGO Jl D Feroza ’93 Jl Asep Berlian No 10 Hrg: NEGO, Tlp: 70370787 00218861B

Jl Mbl T Starlet ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 08122444942 027184

Jl Mbl T Corona ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 081395150917/92943047 027186

Jl Mbl Timor ‘99/00 Lengkap H: Nego Hub: 081910091963/081910091998 027012

Jl Mbl Timor Sohc ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 92583389 027100

Jl Mbl Timor S 515 ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 70448841/081322332335 027105

Jl Mbl D Astrea ‘90 Lengkap H: Nego Hub: 92269171/08522268845 026963

Jl Mbl Charade CS ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 70787902 026965

Jl Mbl Espass ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 92002545 026977

Jl Mbl D Charade ‘85 Lengkap H; Nego Hub: 081322810430 026981

Jl Mbl Taruna ‘2000 Lengkap H: Nego Hub: 70030295 026989

Jl Mbl D Espass ‘97 Lengkap H: Nego Hub; 70514031 026993

Jl Mbl D Feroza ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 70018804 027006

Jl Mbl D Charade ‘89 Lengkap H: Nego Hub; 91655375 027017

Jl Mbl D Charade ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 73479050 27031

Jl Mbl D Ferosa ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 085861548831 027035

Jl Mbl D Ferosa ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 70578221/081221226270 027036

Jl Mbl D Taruna ‘02 Lengkap H: Nego Hub: 91885392 027037

Jl Mbl D Ferosa ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 081395504933 027046

Jl Mbl D Espass ‘97 Lengkap H: Nego Hub; 085222355478 027070

Jl Mbl D Espass ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 022-92325279 027071

Jl Mbl D Espass ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 70487594 027042

Jl Mbl D Taft ‘92 Lengkap H: Nego Hub: 764759994 027085

Jl Mbl D Zebra ‘90 Lengkap H; Nego Hub: 022-92098687 027097

Jl Mbl D Hijet ‘84 Lengkap H: Nego Hub: 76199274 027157

Jl Mbl Espass ‘96 engkap H: Nego Hub: 085220097444/92033444 027167

Jl Mbl D Zebra Astrea ‘94 Lengkap H: Nego HUb: 08122174038/91871367 027102

Jl Mbl D Taft ‘92/93 Lengkap H: Nego Hub: 70683382 027107

Jl Mbl Peugeot ‘93 Lengkap H:Nego Hub; 022-5216326 026974

Jl Mbl Opel l96 Lengkap H: Nego Hub: 70021789 027045

Jl Mbl Hyundai ‘06 Lengkap H: Nego Hub: 08122466328 026953

Jl Mbl Hyundai ‘04 Lengkap H: Nego Hub; 081320131225/92837782 027068

Jl Mbl Hyundai Cakra ‘96 Lengkap H: Nego Hub; 08122303938 027082

Jl Mbl Mazda ‘86 Lengkap H; Nego Hub: 91600091 027154

Jl Mbl I Panther ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 70461820 027022

Jl Mbl I Panther ‘92 Lengkap H: Nego Hub: 76617259 027050

Jl Mbl I Panther ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 08122424793 027075

Jl Mbl I Panther ‘94 Lengkap H: Nego Hub; 70973260/081398050903 027089

Jl Mbl I Panther ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 71363853 027096

Jl Mbl I Panther ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 70367788

00219146B

027106

027160

VITARA JLX’92 AnSndr (D-Kdy)AbuTuaMet PjkPjg Ban ExtraGrip= 64,5Jt-76114188

Jl Mbl T Corolla ‘77 Lengkap H: 13Jt/ N Hub; 081322586902

Jl Mbl M SS Pick Up ‘05 Lengkap H: Nego Hub: 70288484

00219253B

026972

027002

JL Carry MB ‘Buek’ 84 Hrg 16Jt Hub: Bpk A Arifin Tlp: 7318429

Jl Mbl T Corona ‘76 Lengkap H; 8,750 Nego Hub; 081572658752

Jl Mbl M Capela ‘87 Lengkap H: Nego HUb: 73479050

00219373B

026983

027029

J L . S . F O R S A G L’ 8 6 H 2 3 J t / N Jl.Bbkn Tarogong 231 Bdg

Jl mbl T Kijang ‘92 Lengkap H: 40Jt/ N Hub: 7616315

Jl Mbl M Eterna ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 022-91218293

00219461B

026990

027060


7 SELASA, 16 JUNI 2009 Iklan Baris : Rp. 12.000/Baris Iklan Kolom Favorit : Rp. 12.500/mmk

Jl Mbl M Eterna ‘92 Lengkap H: Nego Hub: 73456546/92168045 027159

027168

Jl Mbl M Lnacer ‘91 Lengkap H; Nego Hub: 71363853

Jl Mbl T Kijang ‘91 Lengkap H: Nego Hub; 70280509/081395057041

027179

02713

Jl Mbl H Grand CVC ‘89/90 Lengkap H: Nego Hub; 70059259

Jl Mbl Corola ‘82 Lengkap H: Nego Hub: 76613144

026961

Jl Mbl H Estilo ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 70060255 026971

Jl Mbl H Excelent ‘83 Lengkap H: Nego Hub: 76162259 026982

Jl Mbl H Accord ‘97 Lengkap H: Nego Hub; 081809165060 06991

Jl Mbl H Cielo ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 2502324 026996

Jl Mbl Honda Grand Nouvo ‘90 Lengkap H: Nego Hub: 70281105

027175

MOTOR DIJUAL KAWASAKI NEW KAWASAKI ZX Ninja Atlet DP+Angs Mrh Prs Cpt T.76346998/081322746558 00217823B

ANTIK KAZE R 04, Ors, Terawat,Mulus Lkp, Binter Mercy’80 T. 6013046/ 91727592 00219126B

KYMCO

027030

Jl Mbl H Ferio ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 022-70447848 027051

Jl Mbl H Accord ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 76188032 027057

Jl Mbl Grand Feroza ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 70058118/7344703 027058

Jl Mbl H Accord ‘85 Lengkap H: Nego Hub; 70030295 027059

Jl Mbl H Civic Wonder ‘87 LengkapH: Nego Hub; 92374180/08782224001 0270064

Jl Mbl H Accord ‘84 Lengkap H: Nego Hub: 022-70487751 027066

Jl Mbl H Accord ‘83 Lengkap H: Nego Hub: 022-92325279 027072

Jl Mbl H Civic ‘86 Lengkap H: Nego Hub; 08122113195 027087

Jl Mbl H Civic ‘87 Lengkap H: Nego Hub: 71317530 027095

Jl Mbl H Civic ‘84 Lengkap H: Nego Hub: 022-92060469 027167

Jl Mbl H Civic ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 76525574 027177

Jl Mbl H Accord Prestige ‘89 Lengkap H: Nego Hub: 70127979 027181

Jl Mbl H Civic Genio ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 081221160061 027182

Jl Mbl S Vitara ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 081546569342/92275878 027655

Jl Mbl S RealVan ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 70047139 026962

Jl Mbl S Katana ‘88 Lengkap H: Nego Hub: 081322230188 026968

Jl Mbl S Jimny ‘84 Lengkap H: Nego Hub: 70091959 026975

Jl Mbl S Escudo ‘95 Lengkap H; Nego Hub: 0818201536 02679

Jl Mbl S Katana ‘94 Lengkap H: Nego Hub; 70683021 026980

Jl Mbl S Katana ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 70151964 026886

Jl Mbl S Carry ‘00 Lengkap H: Nego Hub: 93016869 026994

Jl Mbl S Baleno ‘97 Lengkap H: Nego Hub; 022-70447848 027000

Jl Mbl S Jimny Jangkrik ‘81 Lengkap H: Nego Hub; 70920709 027007

Jl Mbl S Carry ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 085220157426 027001

Jl Mbl S Carry ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 081320705580

00218930B

SUZUKI JL Mtr S Thunder 2005 Hrg 8,5jt/N Hubungi: 081322505062 00219049B

JL Smash ’04=4Jt/Shogun SP’07=8,75Jt Thnder ’07=9,95Jt T:711 313 13 00219298B

JLCPTNEOSMASH’05H5,1Jt/NStarOrsnl3,4Jt/ N T.70512500/088218009167 00219483B

YAMAHA MIO CW 35 x 478Rb. Mio Soul 35 x 527Rb. Mtr Baru Hub: 0815 6382 7025

027049

Jl Mbl S Escudo ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 70887191 027053

Jl Mbl S Baleno ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 70887191 027054

Jl Mbl S Real Van ‘01 Lenngkap H: Nego Hub; 022-91218293 027061

Jl Mbl S APV ‘05 Lengkap H: Nego Hub: 70520515 027077

Jl Mbl S Esteem ‘94 Lengkap H: Nego Hub; 022-91636391 0798

Jl Mbl S Carry Extra ‘88 Lengkap H: Nego Hub: 70563984 027086

Jl Mbl Cerry ‘99 Lengkap H: Nego Hub: 92583389 027098

Jl Mbl S Katana ‘90 Lengkap H: Nego Hub: 76774425 027152

Jl Mbl S Carry ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 087822218287 027158

Jl Mbl S Katana ‘93 Lengkap H: Nego Hub; 08166183332/70465332 027163

Jl Mbl S Carry ‘96 Lengkap H: Nego Hub; 0816618332/70465332 027164

Jl Mbl SS Carry ‘90 Lengkap H: Nego Hub: 08122138295 027166

Jl Mbl S Carry ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 081220061200/70070295 027171

Jl Mbl S Katana ‘91 Lengkap H: Nego Hub: 70070295 027172

Jl Mbl S Carry Extra ‘85 Lengkap H: Nego Hub: 70479844 027174

Jl Mbl S Carry ‘85 Lengkap H: Nego Hub: 70494886 027178

Jl Mbl S Katana ‘93/94 Lengkap H: Nego Hub: 93480224 027108

Jl Mbl S Katana ‘88 Lengkap H: Nego Hub: 081322072016 027109

Jl Mbl ST Stralet ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 081546569342/82275878 026954

Jl Mbl Corolla ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 76456588 026967

Jl Mbl Starlet ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 91510115 026969

Jl Mbl T Kijang ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 76432078 026787

Jl Mbl T Corolla ‘81 Lenngkap H: Nego Hub: 92777581 026894

Jl Mbl T Kijang ‘90 Lengkap H: 70973260/081221057711 026879

Jl Mbl T Kijang ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 76344469 026992

Jl Mbl T Corolla ‘88 LengkapH: Nego Hub: 2502329 026995

Jl Mbl T Corolla ‘81 Lengkap H: Nego Hub; 081221276212 026997

Jl Mbl T Great Corolla ‘94 LengkapH: Nego Hub; 022-76106575 026999

Jl Mbl T Kijang Astra ‘87 Lengkap H: Nego Hub: 30195469 02710

Jl Mbl T Kijang Super ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 081366605613 027015

Jl Mbl T Kijang ‘94 Lengkap H; Nego Hub: 70414114 027020

Jl Mbl T Hard top ‘80 Lengkap H; Nego Hub: 081374352035 27047

Jl Mbl T Corola ‘94 Lengkap H: Nego Hub; 70481321 027048

Jl Mbl T Starlet ‘94 LengkapH: Nego Hub: 70807734 027051

Jl Mbl T Great Extra ‘9392 Lengkap H: Nego Hub; 91791544/92435284 027062

Jl Mbl T Starlet ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 022-70076638

00218448B

DP NEGO READY STOCK Prss Cpt Persrtn Di Bantu T: 92151836- 76212226- 92056150 00219085B

Jl Motor Baru & bekas YAMAHA Hub: 9 1 2 2 2 9 7 2

DiCrPenjahitPglmnBsPola,Obras,OverDeck, Spesialis Bhn Katun & Spandek 0811216571 00218376B

MATERI BELUM 218413 Dbthkan Mrktng di ADIRA MOTOR Gj+Bns+Instf Hub: IKA 91167635

00218687B

00218727B

VEGAR05 5,8Jt/NegoMerahPutihDpnPusdir hub Cimahi T.081359314110/0852242233619

Dibthkn Surveyor & Sls Cntr u/ Giant, Bsm, Pstr, ccds).A Yani 661A Lt III&Skjd 7A

Jl TIGER’04 Hitam Mulus 14JT Hub: 70190009/ 0813224484445 00218389B

Dp Murah Proses Cepat Dealer Resmi Syrt KTP+KK T. 92346854 00218541B

Jl BU Revo ’08 Hrg: 8.5Jt/Nego Hub: Jl Jati Utama A2 No 20 Perum Marga asih 00218641B

Dlr Resmi Mtr Honda Revo Std/CW Beat Tanpa DP, Blade 700, Vario 700 Supra X 125 CW 800, Disc 2xAngsrn Prss Cpt Type Sport Nego T:91918664/081320307794 00218710B

JL Cpt Supra X ’01, 5,3Jt Star 94 2,6Jt+ Fizr ’03 4,5Jt Mls2 T:91275491 00219057B

Jl Cpt Legenda 2’036 Kdy, Mls H: 4JT T.70042967/081910006467 00219122B

JL.H.KHARISMA X’04 Z (SMD) H 6,2Jt Dpn KAHATEX Rancaekek T.08180225599 00219127B

Jl BU Supra X 125’06 Mls, Jarang Pakai, H. Grand ’96 Mls Sttr 3.9 T. 70207307 00219130B

DILELANG CB’76 C70’78 1,5Jt Legenda’02 2,5Jt Jl.Sekeloa 83 T.91251255 00219149B

VEGA R’04 & Supra X’02 Mulus (D) T.69494951 / 76019247 00219200B

JL Cpt Fit’05=4,5Jt/ Legenda ’03=3,8Jt/ Karishma ’03=6,75Jt Mls,1 Tgn 93076553 00219305B

JL/OVR CPT H.eat 10x510Rb Km 8000, Mls Tlp.91905039 --213246

BAJAJ 00219515B

--213102

LAIN-LAIN MIO’07, VEGA R’05 , Supra X 125’05, Fit X’08, Fit ’06, Fit ’05,Dll Bs Kredit, DP= 700Rb Proses Cpt “YON MOTOR” Jl Ry Rancaekek Dpn Perum Permata Hijau Bdg76015356 00218996B

00219234B

JL Pnghmt BBM s/d 30% Tdk Ada Efek Smpg. Lls Uji Lemigas. Hny 10Rb/Btl u/ 30Ltr Hub: (022) 70658801 (Dicr: Salesman gaji Menatang) 00219241B

AYO Teman Dapatkan Penghasilan Yang Sehat, Nyata & Dasyat T. 92887774 00219309B

PULSA Termurah Bonus Dasyat Phoenix Cimahi (022) 30102494 00219331B

KEBOCORAN TABUNG GAS sering terjadi dari Regulator Anda..?Produk Inovatif Kami -LPG S(a)ve-adalah Solusinya..!!Berminat untuk Jadi Agen/Marketing ? HUb: (022) 7343 8221 / 085 220 26 3660 (No SMS) 00219388B

MAU DAFTARAGEN PULSAELEKTRONIK Daftar Sekali Seumur H i d u p / Diasuransikan ONE-CHIPA L L - O P E R ATO R H u b : 0 2 2 70005174-0888238218908122037489 00219504B

Solusi Dapat Uang Hari2 cepat & Bear WNI, 0811214539/ 081911905566 00219512B

BISNIS 100% Untugn!! Hsl 2,5Jt/MguHny 130Rb Hub: 70969858/081220015050 00219526B

INVESTASI 2Jt Minimal Jadi 3jt Hub: 08122224816/4201909 215236

DGN HP & TABUNGAN Dptkn uang Rbuan Jutaan Umroh Gratis T.70076027 --212810

Minuman Sehat Alami Jahe Merah Instant+ GinsengHrgGrosirT.6230819/085223287919 --212810

P U L S A G R AT I S . . . . . ! ! ! ! ! T. 0 8 1 2 2053 3379 3379/0812 210 6324

00218711B

Prs Swasta Nas. Memb. Kolektor Min SMU Pnya Mtr+SIM C Di Bdg HRD, Jl Sukajadi 7A

--213247

00219195B

MODAL 100Rb Bs Jd Jutawan Dg Partner Syariah Mdh, Murah.Hub:081809376373

CR DIRRECT Selling (Sales Freelance) u/ Mnumn Kshatan Alami Hub:022.76230819

00219206B

HONDA

PT GEMA JAYA Mncr Partner u/ Dijadikan Sub Agen Pengh. 5-10Jt/ Mgg T. 92120634 MILA

Dibthkan Kry/Ti SMU Sdrajat, Gaji, Transport, Kom.,Insentif. Lam Kop Bks Jl RancaGoong 3/04 No 1 Cianjur

00219188B

00218732B

Belum Bekerja, Ingin Part Time, Serius & Punya Kemauan Keras, T: 0818 0981 0000 00218826B

Dibthkn TK/Peg. Cuci Kiloan Br Pglmn Hub: 022- 77855719 00218851B

Berminat Member/Agen Rokok Herbal. Modal Kecil 085659371531 00219022B

CH Entr Artis P/W 9-40th u/ Strn/ Iklan T: 022-92677138/ 9250577

212811

--213207

BISNIS PULSA Paling Dashyat di www.phoenixdahsyat.comTlp.022-91238336 --211537

DG 15Ribu Dapat Hasil Ratusan Juta www.modaldagang.com?id=setyawan --212805

MODAL 5JtAnda dibayar 17Jt s/d 47Jt tanpa Kerja Sama Sekali, Garansi T.76508967 --212812

BISNIS 100% UNTUNG!! hsl 2,5Jt/mgu Hnya 150Rb Hub:70969858/081220015050

PAKAIAN KONFEKSI BuatTranspaperFotoCapres,Caleg,Pin,Sticker, Jl. Pagarsih 107 UtamaJaya T.91210575 00216399B

Terima Pesanan Srgm & Olhraga Sklh, Srg Kntr, ALmmter, Jket dll 76891788 00218610B

Cari G-String Partai Bsr U/ Jual Lagi Hub: 08881527616/08999176372 00218644B

Mnerima Pesnan Kaos Clothing 25Rb Sweater, Srgm Olhrga, Dll 92597941 00218728B

CV CHANDRA Trm Press Kaos, Bikin Kaos, Pilpres T. 70082093/ 081221007851 00218813B

DicariGarment/KonveksiKemeja,Jaket,Dompet, tas, Celana, sandal & Boxer 70657597 00219178B

Terima Mcm2 Bordir Komputer & Punching Tlp 022.667 1755/ 7073 88 54

00219089B

00218233B

00218380B

Gratis Katalog Bandung Kaos Musik Otomotif, Clothing u/ Agen Min 6 Pcs 92867735 00218652B

-— Grosir Pakaian Wanita —— ——JL Cijagra No 31 Buah Batu—00218660B

JL STOCK 600 Pc Kaos PDIP-Mega Wrn Merah Grmsi 110(a)4000 T.022.70992822 00219137B

Jl Seragam SD, Murah Permata Biru Blok AT No 17, T.87822006/ 081221092456 00219389B

PENGUMUMAN KEHILANGAN HILANG STNK NOPOL D-5419-EE a/ n Agus Haryana sdh tdk brlk lg 00219124B

HILANG STNK nopol D-5878-GH a/ n Adang Asmara sdh tdk brlk lg 00219129B

HILANG STNK nopol D-3255-VS a/n Yayat Rahmat sdh tdk brlk lg 00219252B

Hilang STNK Nopol D 1040 KB / D 6381 DW. Tdk Berlaku lagi 00219301B

Hilang STNK Nopol D 2098 DW a/n Ade Maryana . Tdk Berlaku Lagi 00219304B

HILANG BPKB nopol D-5378-CM an.Andi Sopandi No.3373528 Hub:70786816 00219315B

Hilang STNK D 3404 EA/D 8879 CV/D 2408 EI/D 6401 GM. Tdk Berlaku lagi 00219437B

Hilang STNK Nopol D 4645 FQ a.n Rini Puspa Dewi. Tdk Berlaku Lagi 00219438B

Hilang STNK Nopol D 2497 FU a.n Ijang. Tdk Berlaku Lagi 00219441B

Hilang STNK Nopol D 4589 UP a.n Josua Simarmata. Tdk Berlaku Lagi 00219474B

Hilang STNK Nopol D 3546 UV a.n Dinar Butar Butar. Tdk Berlaku Lagi 00219475B

Hilang STNK Nopol D 5075 AD a.n Endang Suhana. Tdk Berlaku lagi 00219484B

Hilang STNK Nopol D 3128 XN a.n Dian Maryani. Tdk Berlaku Lagi 00219487B

HILANG STNK nopol D-1478-KF tidak brlk lg 00219490B

HILANG STNK nopol D-1315-DT tidak brlk lg

Dibutuhkan ACC Minj D1 Lamaran Di Kirim Ke: Komplek Margahayu Raya Barat II Blok Q2 No.130 Bandung (Belakang Metro Trade Center) 00219228B

DCR SGR 10 Mrktng P/W u/prdk kshtn Fas:6Jt,komisi+bns mnrk T:022-70658801 00219268B

BANKASING Membutuhkan 5 Spv (min D3) & Marktng (min. Sma) Walk in intrvw tgl.17s/ d19 Jam.12-15.00 Jl. Pelajar pejuang 45/ 199A-Bdg 40263 Up. Bp. Bintang

JL CPT(TP) Trs.Soreang Cipatik Ds.Pamekaran Hub: 085220310707

00218965B

00218942B

JL Cpt 125Jt Sekepanjang I Cikutra SHM 91/80 3Kt, 1Km, 085722573173

Jl Rmh Jl Jati Kp Psr Situ Manggala Cianjur NEGO, T: 0263- 326026/ 085220050684

00219039B

00219106B

JL Rmh SHM LT 72M2, 2Kt, Komp GBA III Blok 09 No.6 Br Rnov 022.87520106

Jl Rmh Jl Kopo Blk 182/Dpn Rs.Imnl) LT 118m2, 140Jt(NEGO) Strgs. 76913881

00219283B

ANDA ingin Pendapatan Tambahan kami membutuhkan Staf Marketing Executive Berpengalaman Pnya Kendaraan Sendiri Lmr Lsg Ke Jl BKR 131 A Bdg

00219073B

Dijl Rmh Jl Cibeunying Kolot V No 3 Trs Cigadung T: 0813 2035 7783/76642183 00219078B

JlRmhCptSHMLt144MargahayuRayaBlokL 118Hrg:NEGOT:021-93800720/085846839956 00219094B

JL Komp.Panghegar T.21/77 Jl.Pamekar Timur X No.8 T:7808 614 (SHM) 00219099B

Jl T 21 , Rnv, SHM, Air Bgs, Hrg: NEGO Komp Psr.Jati KPI E9/16 H: 87827569- 0817435071 JL.RMH JL.Ancol Tgh no.38B/102 Lt:47M2,2Kt,2Km,shm T: 022-76229299

00219270B

00219278B

Jl Kost2an 3Kmr Cimahi Selatan Lt 235/170 H:139Jt Tlp: 0817 923 5329 00219288B

Jl Rmh T36 Lt 100,2LT Fas:4KT, Grs,200m Dr Trmnl Riung Bdg.7508824/76661830 00219314B

JlRumahSarijadiVillaParongpong&Lembang Cpt Serius 081321010495 Tdk SMS

00219291B

Cr Kapster Wnt Pglmn Sablon u/ Sablon Muslimah T. 7562980 Bawa Rwyt Hdp. Dtg Lsg Wawancara Jl S Hatta No 464 Bandung

00219338B

DCRI Thermay Spray Operator Syrt Pnd SMK Jrsn Mesin Pglmn 1Thn Laki2 Welder Pnddkn Min STM Listrik Hub:PT ALIDAYAH INDONESIA Jl.Emong No.7 00219346B

Dcr Fild Collector & Desk Call Hub: PT ALIDAYAH INDONESIAJl.Emong No.7Adm 00219371B

ibthkan Sgr SATPAM Lsg Krja, Pglmn/ Non Hub:PT.TTN 76328714-92638551 00219426B

Genteng Keramik Kwalitas Export Mbthkn MRKTG T.70970811—7586569 00219457B

BTH KARYAWAN/TI Jujur, Rajin U/ Kantor Min SMU Hub: Ibu Nabila 7537466 00219467B

Bth Kolektor Pny Mtr BPKB Ada SMA Jl.Holis 4 No.31 T:6018129 00219494B

DICARI Programmer VB/Access/ DelphiHub: 0816 4202 307 00219532B

DIBUTUHKAN Receptionist & Bagian Produksi Lamaran Langsung ke MAXXI LAUNDRY Karapitan 22A Bandung --212986

DICARI KASIR & capster u/ Salon, Pnmpln MenarikRukoMrgAsihPrmaiA-6T.085722977257 --212659

DIBUTUHKAN MARKETING Pria, SIM C, fasilitas: Gaji, Insntif, Bonus, Jenjang Karier, Interview Langsung Soekarno Hatta 273 Bdg Hub: 70223640-91804577 --207925

DICARI PROGRAMMER VB/ Access/Delphi Hub: 0816 4202 307 --213104

PT DAM krc Mmbthkn MARKETING Gj+Bns+U.Trans-Dendi: 70230168 --213401

Dbth Stylis/Kapster Wnt u/Daerah Cmh, Pglmn, T: 085220882916 Jl Dustira 91C 000

PELUANG USAHA DISTRIBUTOR HABATS Jahe Merah Otem Sari Kurma Dll T:70509536 /085221221915 00217763B

Kami Ajari Bisnis Diinternet Dr Nol 100Rb/3Jam T:7538362/087821354854 00217767B

SOLUSI USAHAAnda Internet Banking &EDC JoinFeeMurahT.022-70631564/ 70631563 00217816B

BARU LAUNCHING www. arisansedan. comSgrAmbilPosisi7x700RbKet:081321319925 00217979B

Dcr Pensiunan Irit, Pngguran Yg Ingin enghslan+an Partime/Flltm 91180753No SMS 00218043B

PELUANG BISNIS Bergaransi Gagal UangKembali, Ateng T.022-76700020 00218207B

DCR Pnjhit u Konvksi Bs Kaos Oblong& WangkyRpihJl.Sekelimus7/29-76221762-Frans 00218527B

Dstbtr VNET dg Mdl 99Rb Hslny Jtan Rp.Mlyni Rek Lstrk,Tlp, Dll JL Ry Skmskn 130 76809898

Fee Seumur Hidup Buyer Get Buyer Min 1 Australia Hub: 70 111 333 00218759B

Mau Jualan Pulsa Skala International SMS Ke 92613272 GRTS Pndftrn 00218762B

sabun Curah Mrh u/ Cuci Piring Rp 5000/ Liter THI II Blok 2B/1 T. 70414188 00218817B

00219514B

DBS Oi bersatulah peduli sesama dbs 2166345-seindonesiaku cp 081395004044

HILANG STNK nopol D-1720-KW an.Ir.F.Rinaldi tdk brlk lg

BISNIS PULSA ISI ULANG Bonus Pasti Bsr 50-330Rb.Hub:70656318

00218890B

00219121B

JL RESEP FORMULA Pemb.Sabun Transparant & Cair+Mesin Hub:085220211255

00219332B

00218179B

00219203B

HOTEL ROYAL CORNER (Hotel Keluarga) Jl Wastukencana No 8 T. 4222808 fas: AC, Air Panas, B Fast, Ruang Meeting Letak Di Pusat Kota Dgn Harga Terjangkau 00219542B

KOST KOST PUTRI 200/250Rb 3x4m2 Fas.List& Grts Air Ledeng.Trs Bubat 181 A.T:7874785 00218364B

Kost Kywn Jl Riung Arum Timur No.2 Lkp, 200m Slt Alfa 08122330371 00218648B

JL Sulaksana 1 Gg Arkat 1/14 Fas Lkp. Dkt BSI Hub: 081321587763 00218696B

Tr m K o s t J l . P a n d u N o 1 5 Hubungi :022.92148777 00218697B

Trm Kost Fas:Lkp+Intrnt, Jl Kelinci No 11 Bubat T: 7312078/ 081384909335 00218793B

u/WANITA Jl Parakan Resik 6A Suhat 80m Dr Bh.Batu Sblm LPKIA T.70578515 00219112B

Kost Mhswi/Kyrwati Jl Parakan Wangi 25 Batununggal Dkt Prmptan Bubat 00219387B

Trm Kost Krywn/ti, Pasutri, Siswa/i 185Rb Jl.Wastu Kencana No.89 00219401B

TERIMA KOST Karyawan Wiradimaja No.5 Kebon Kawung Tlp.022.4207756 --212898

RUKO DIKONTRAKAN Ruko 2LT± 15Tbk (Lok Strategis) Jl Ry Soreang 22 Kamasan- banjaran (Sebrang Cuci Mbl Kamasan 21) Fas: Tlp. List.J Pump,T:ASEP 92468803/ 91449431 00218857B

Jl Ruko Kopo Kencana Jl Sendi Kencana Blok B 10-11 Lt 200,m, LB 500m, 2.5LT 2 2 0 0 w, W, PA M , S t r a t e g i s T. 0811218134/ 022 91234 041

JL Rmh Taman Cbdyt Indah Blok I 35/ 36 Lt 229, 2Rmh T:92024004/5434789 00219359B

JL Rmh Cpt SHM Lt/Lb 112/80 Hrg 50Jt/N Sadanf Serang Pasir Kaliki Barat RT 6/RW 15 Tlp: 022. 2535324/ 081221376688 00219368B

JL CPT Rmh (BU), SHM, Pgir Jln, LT 110/42 m2, Air & View Bgs, Hrg:Free Bea N Trs & BBN Srtfkat 73Jt/70Jt Nett.Bonus Bata Mrh 4800.Dedi PUM Property 76979393/085222220405 00219394B

JL RMH THI Lt 153/Lb 157 Tlp,SHM,Atap Tmr Hub:081221209737/91295126 00219419B

JL CPT BU T36 Lt 104/2Kt 1Km/Komp Margawangi Ciwastra T.7068 4367

00219523B

Lt 86m2/120m2 4KT, 2Km, SHM, Karpot Bm Pnyileukan C 21/ 2 Hub: 70701888/ 76644243 00219539B

JlCptRmh/OverKrdtPrumGriyaBungaAsri23 Ciwaru Sreang, 55Jt Hub: 5415453/ 92669970 00219540B

JL/OVER Lt 76/65 Renov 3Kt, 2Km, R.Usaha, GriyaUtamaRc.EkekNego92117700/70921613 212985

JL RMH CPT Di Graha R.Manyar Jl.Aster 16 Lt 108m2 Lb 72m2 Harga 275Jt Hub:H.Asep T.081321286733-212984

JL RMH+Kmr Kosan 20Kmr 3Lt DiCangkuang Wetan Lt 240m2 Lb 410m2 Harga Nego H.Asep-081321286733 --212983

JUAL RUMAH T21 Komp.GPA Bojong Soang Tlp.08121468828-(022)60834769 --213215

KPR SUBSIDI Rumah Type 21/60 Uang Muka Ringan Dapat diangsur "PALEDANG INDAH ii KATAPANG" Hub: 022-7004 2370/ 022-8587 4734 --213243

[JL CPT RMH Rc.Ekek Lt 799/155 Rp 350Jt/N T.081 2208 2449/7843 5088 --212696

RUMAH DIKONTRAKAN Dikont Rmh Eastern Hills Rgcy Blok J 5 T 36 Hub: 022.70894646 00218646B

JL/Kontrakn Rmh Kav DPRD C’Waruga 2 Lt Lt 185m, Hub: 77860651 00219030B

DIKONT RMH 2Th Fas Lkp Jl.Riung Saluyu 14B/Mo.391 T.76099804/7565135

00218510B

KONT +- 3x20m &350m2 Jl.TrsPsrKoja &JL PntKcaAlmnium+-3,5x2,5m T.08886082233

JL MRH 185JT Tnh & Bgn 840m2 Tjg.Sari Jatinangor 76014005/081809761966

00219529B

00218689B

KONT +- 3X20m & 350M2 J l . T r s . P s r K o j a & JL Pnt Kaca Almunium +- 3,5x2x5M T.08886082233

RANCA MANYAR Regency CD-II No.63 SHM, Lt/Lb 90/72m2 Hub:0812 2329 036 00218698B

JL RMH Jl.Margahayu Kencana III No.120 H.Nego T.022-77866254 (TP) 00218702B

JL RMH Green Hills Kav 51 Jati HandapCcheum Hub:Heriyadi-022.76767806

00217626B

00218713B

JL RMH BARU Tmn Holis Indah LT 112 LB 75 T.08122305179

JL RMH Lux Komp.Graha Pesona Blok E8 Cisaranten Wetan 500Jt/N T.76843850/76122066

00218177B

00218184B

JL RMH Ranca Ekek Type 21/72 , Jl. Sedap Malam III/20 46Jt/Ng Hub:081322827114 00218206B

JL SHM Lt 160/72m2 1Km, 2Kt, Tlp Jpump Pndk Hijau Indah T.081221399015 00218210B

Jl Rmh Cpt BU Jl Cimanuk No 198 GARUT Kota,L154m2,PgrJln,PSHM,Lkp300Jt2500068 00218356B

JL RMH KOS2N Blkg Monumen UNPAD DU T.081809534663/022.2535040 (TP) 00218398B

JL Rmh Lt 100/200 Kurdi Baru VI No 27 Hub: 92260331/92347453 00218618B

JL Rmh Lt 98m2, Jl H.Manan 44 Dkt Trminal Ccheum. 150Jt/Ng T:76809898

00218717B

JL RMH Komp.Taman Kopo Melati II/15 Kopo Elok Lt/Lb 340/500 T.022-92023442 00218722B

Ovr Krdt Rmh Komp.Permata Cibiru Blok AS/91 CibiruT.022-70452747 00218734B

Jl.Kebon Jeruk I No.18 Rancil-Ciwastra SHM T.87521780/085624888999 00218741B

Jl.Sukamaju No.32C Ujung Berung Lt/Lb 288/136m2 SHMT.022.92940134/70845575 00218747B

Jl.RMH Komp.Pemda Jabar 429 Cisangkan Hilir Lt/Lb 120/117 H 150Jt/N T.6621384-70078271 00218755B

00218620B

Jl.Cpt.RMH Lt/Lb 351/200m2 SHM, Hoek, Hub: 0811 234 736 (Belakang PT INTI)

JL Rmh Cpt Lt 301/Lb 250,Jl Bunga Bakung/ Mrg Cinta T: 92000084

JLRMHKomp.PondokCiptaMasC4/8Lw.Gajah Cmhi Hub:022-6670559/087822107303

00218625B

JL Rmh Cpt Lt 160/200m2, 2Lt Komp Mrghyu Raya.Blk MTC T:92000084

00218764B

00218768B

Jl.Melong Blok Sakola Rt 1/07 Cijerah Hub:022.70050237/08122269666

00218627B

00218776B

Jl Rmh LT 120.100 GBI B1/6 Fas: 3KT, 2KM, J.Pump,185Jt/N 70564611

JL RMH+Salon Jl.Mekarwangi 99(POLBAN) SHM Hub:022-82025986/081321088966

00219150B

00218647B

00218782B

PELUANG BISNIS pulsa bagi yg ingin sukses & semangat 085.222.103.762

Jl mh Baru RC.Ekek LT 147m2, 4KT, 2KM, Grs Hub: 022 70157381- 081319129848

JL RMH+Salon Jl.Mekarwangi 99(POLBAN) SHM Hub:022.82055986/081321088966

00219166B

00218655B

00218794B

Jl Mbl T Kijang ‘95/96 Lengkap H: Nego Hubb: 93447439

Kartu Kredit Bermasalah Kami Urus KeBank PT. Cahaya Wastukencana 89 T:76466276

YOGHURT per Ltr Rp.7500(encer) Rp.12000(kental) Bdg tmr antr grts T: 76998153

Ovr Krdt Mrh Bumi Orange E4 No.1 Hook (Culdesak) 82m2 T:022.92080117

MILIKI RUMAH BARU Di Banjaran Hub: 0817 6188 15

027165

00218261B

00219177B

00218700B

00218803B

00217783B

DANA CEPAT Lsg Cair Jmn BPKB Mtr/ MblData Dijemput Hub:71232322/92323222 00217821B

HARI INI LANGSUNG CAIR Jaminan BPKBMotor Hub: 70414751 Tanpa ADM 00217943B

BPRKS Pjm 1-500jt Ccl Mrh+Adm Kcl Jmn BPKB Mbl/Mtr/Bs T.Over T:70336967 00217955B

Bantu Bayar K. Kredit,Adm Ringan/D Talang Hub:(Wijaya)76248575/91859829 00218008B

ANDA BUTUH MODAL USAHA Jmn BPKB Mbl/Mtr T:9159663 9 00218178B

1HR CAIR Tanpa Survey (Syarat Dibantu) Jmn BPKB Mbl/Mtr DijaminAcc T.76870256 00218209B

BUTUHDanaCepatJmnnBPKBMtr/Mbl’85UpHub: (Asep) 91906111-60928502 Bank Mitra Dana

Jl Cpt Rmh Jl Cagak gg Robot, J Ry Tambak Mekar, Jl Cagak Subang T:087821282698-081572290728 00218501B

Jl Rmh Komp sanggar Hurip Jl SK VX No 2 Hrg:650Jt/N Hub: 70127088-0816605188 00218516B

00218238B

00218477B

TANPA AGUNAN Khusus Warung/Toko 500Rb-6Jt 2Hr Cair T.91661616/73436277 00218484B

DANA TUNAI Proses Cepat Jmn BPKB Mtr T:022-91223008 Tanpa ADM 00218551B

RUPA-RUPA AKUARIUM

BPR Cbbt Jmb BPKB Mbl Mtr Proses Cpt, NANDANG 022.92798392

MeubeluxAquarium Murah+Dekor Jl.Kiaracondong No.457 T: 70744593/7310610

Jmn BPKB Angkot Kdy, Kab Bdg, Bng 1% Tnp Ass, EPUL 022.93001483

00217893B

BAHAN BANGUNAN CANOPY BARU “ANTI PANAS” Stainless 100% Rp 90.000 LINGGA T.91181711 00216532B

TrmPesananKusen,Pintu,JendelaH:NKayuLkl/ SebrangT: 76488070/085221502010 00217909B

Sumber Baja Sedia Besi Beton Murah, Dkrim Grtis, Psn 24Jam 70830435/08124167201 00218671B

KUSEN JATI 45rb, Lokal 30 rb, Pintu Jati 350 rb. T: 7202258 00218774B

KUSEN JATI =45Rb, Lokal=25Rb, Pintu Jati=400Rb, Lokal=350Rb T.70877486 00219219B

KUSEN JATI 45Rb, Lokal 30Rb, Pintu Jati 350Rb T.92929020/081322338444 00219240B

CANOPY BARU MODEL Minimalis+Rangka Holo90.000“Indo”T:70955583/5417946

00218582B

00218584B

Bank Jmn BPKB 1-150Jt, Lsg Cair Bng 1%+Adm Kecil. Hary 76003208 00218643B

Jamnn BPKB Mbl/Mtr 10Mnt Cair! 1100Jt Bng 1% Hera: 71366011 00218650B

100% CAIR Jaminan BPKB Mtr’ 92 Up Mbl ’85 T:(022) 70942683/ 76579052 00218693B

PASTIACC Jmn BPKB Mbl ’85 Up Mtr/ Srtfkt Tnpa BI Checking Trsedia Dana Talang, Plafond 125% Dari Transaksi Proses Cepat 1 H a r i C a i r, B u n g a R i n g a n . ——RESMI BANK—— Bs Take Ovr Dr Bank/Leasing H u b : A k b a r Phone: 022.70374232/ 085863327442/92394491 ===========Cari Marketing========== 00218714B

Pnjmn Dg Jaminan SHM/ Pool Mbl/ Mtr/ Kredit T: 92665717/ 7607 1917 00218718B

00219339B

Jmn BPKB Bunga/Ccl Ringan a/n Orang Lain Bisa Tnp Finalty T.93282818/081321671228

SPECIALIS KITCHEN SET+BONUS Jl.KiaraCondong No.457 T:70744593/7310610

Langusng Cair!!! Jmn BPKB Mbl’85 Up Mtr’Up T. 76521270- 91742977

MEUBEL 00217903B

SERVICE Kursi/Sofa Bisa TT Sabila Meubel Hub: 7270801 / 08889408924 00218281B

SERVIS SPRING BED & SOFA Bkn Baru Ukuran Sesuai Permintaan T. 91194130 00218361B

JL Cpt Ranjang2 Ssun KayuBaru&Bkas, Ranjang2 Susun Besi Bkas Hub:76055038 00218365B

RENOVASI Sofa Mdrn & Clsic Bkin Br Rmh& Kntr Sesuai Ruangan, T: 92276235 00218566B

KOLAM Dikont Kolam & Sauna Lokasi Sumedang & Kadipaten 081220898901 00219060B

MAKANAN

00218786B

00218789B

Bth Mdl Usaha Cpt,Bunga Bersaing ADM Murah,Syrt Djmpt T. 92359854/ 70266128 00218869B

Kntr Km Dapat Mnylskan k Kredit Bank Lelang Djmn Tnts T:081320612303 00218876B

KREDITAN lancar min 9Bln Kta bisnis 25-200Jt, 99% Acc T: 9200.3000 00218884B

BPKB Mtr 2003 Up Tnpa Potongan ADM Bs Take Over Hub: 91573319 ZIDANE 00219136B

BPKB Mtr a.n Sendiri 2003 up Selalu Ace Tanpa ADM t. 93313306/ 70500290 00219139B

ANDA BUTUH DANA? 1 Jam cair Pasti ACC Tnp Survey, Jmn BPKB T.70045685 00219143B

BASO KEJU , Bs.Goreng Siomay Keju/ Sosis u/ Jual SMS/Call T.92139978 00219476B

BASO MALANG Komplit Utk Jualan Hub: 9213 9978 (SMS/Call) 00219480B

MESIN Jl MESIN KUNSAI, Karet Spesial, Mesin Potong Bis. Hub: 7102501/ 7335816 00218853B

-——DIJUAL 2 UNIT EXSAVATOR——— —halla type HE 280 Lc tahun 96— ——————kondisi bagus ———— ————hub: 081.315.005.453———00219155B

Jl Mesin Over Deck Kepala Babi Merk Juki Warna Putih T. 081221092456 00219317B

TANAH Jl Tnh Sgt Strgs 540m2 Rp 80Jt. Dkt Mlyng Reg. Cileunyi 081316508634 00218642B

DiJl Tnh Kapling Lt 140m2, 35Jt/Ng Dkt Perum Giri Jati Uber Hub: 0813 9497 5156 00218777B

JL. KAV 76+65M2,di blk ina kukis Bjg koneng khs mtr-cikutra T:70756673 00218854B

JL TANAH LT:194M2 Jl. Citarip kopo-Bdg Shm, dkt trmnl leuwipanjang T:08122113812 00218858B

Di Jual Cpt Tanah Lt 131m2. Jl Gotong Royong Cipagalo Bubat 0819235019 00219067B

Jl Cpt BU Kav Margawangi SHM Bubat Lt 615, 249,242 m,T.91562341/7569140 00219180B

Jl Tnh Lt 330m2, SHM, Jl Pasir Honje 2 Padasuka Hrg: NEGO 085.295.240.036 00219201B

JL. TNH 280M2/SHM JL.Randu sari VII, Antpn kidul-ccdas T: 5227785/081910358900 00219204B

BU LT 700m2, List Hair, HP 35Jt/N Lok Soreang Hub: 022- 911.421.60

DANA CEPAT Jmn Bpkb mtr/mbl pasti cair 022-60870718/92074398 00219145B

DANA TALANG Krt Krdt, Jth Tempo, Hemat, Aman, 92141199/ 69491171, Blk Persib 00219193B

PERLU SIUP /NPWP/TDP / Syrt Kredit BANK? Cpt&Murah T. 73454358 00219198B

BTH DANA Prss Cpt Bunga Mrh Jmn BPKB & SHM,AYB & Mas,T: 70906245/ 081221236146 00219218B

“DANA TUNAI’ Tanpa Jaminan Atau Pakai Jaminan Tnp Ntrs. Hub: 022- 9184.2720 00219233B

SHM BPKB Mbl 2000 Up Bunga=1% Sedan, PU, MB, Truck, Elf, AK, Box 80 Up Plat Se Indonesia/Pool Mbl/ Mtr’94 =====022. 9222.5512===== 00219235B

BPKB Bermalsalah Tk.Over Saja. Dana Tunai, Jmn BPKB Mbl/Mtr ’88 Up T.71496886 00219236B

“ADI SOLUSI” Anda Bth Pnjmn Uang Cpt & K Krdt Bunga rndh. Hub: 022- 3027890 00219239B

P l a f o n K r e d i t P a l i n g Ti n g g i ! ! Jmn BPKB Mtr T.921 888 45 (Jmpt) 00219251B

DANA CPT 3 Jam Beres/Jaminan BPKB Mtr’2000 Up Hub:Yudi 93032666/70983666 00219281B

DCRMEDIATORLeaseBackBPKBMotorFee 125Rb/AplikasiT.76174833/081320724845 00219282B

BPKB 2003 Up An Sendiri Tapa Potongan hub: DANI T.91710216/ 70462663 00219289B

Pinjaman Uang Jmn Ijazah Anak u/ Wira Swasta / Wira Usaha T: 022- 77899432 00219313B

Lsg Cair Jmn BPKB Mbl 84 Up/ Mtr ’00 Up Hadiah Mnarik 77883580/6944697 00219328B

==========DANA PRAKTIS========== ————Super Praktis————— Duit Cair 45 Menit Jaminan B P K B ======== Hub:70657443============

00219208B

00219329B

JlTnhLs625m2,SHM,200RbLokDpn Koramil Parakan Muncang T. 081321190078

Proses kami bantu s/d Cair Jmn BPKB hub: 022- 7069 3114 (BPR) Dijamin

00219230B

00219378B

JUAL TANAH 3000m2, Di Salem Ngamprah Lokasi Kota Kabupaten Bandung Barat ======== HARGA NEGO ======= ======= Hub: 081 220 384 37======

TERIMA Gadai Mobil Tahun 2000 Up Lunas/Angs Tnp Bunga Hub: 77855266 00219420B

Dana Cpt b e b a s P r o f i s i B P K B Budi 9209097 Robi 92768510

00219238B

00219466B

Ta n a h 4 0 0 m J l . S H a t ta C i b i r u Pgr Jalan Hub: 021.97108099

.........TERIMA GADAI MOTOR....... .......Credit Atau Cash, Motor....... .....Sudah Lunas atau Kreditan...... ......Hubungi : 022-7848 0116......

00219384B

00219390B

jl Rmh Jl Cihanjuang 82 Blk No 219 Hrg: NEGO Hub:081320515228

00217780B

..DANA TUNAI LSG CAIR.. Mbl’85Up Sedan, Jeep Leter D, E, F, Z, B / Mtr’95Up..Data DiJemput..Hub: AJID (022)9127 2650 / 0815 7317 3949 ..MEMBUTUHKAN MARKETING..

LANGSUNG CAIR!! Jmn BPKB Mbl’85 Up Mtr’01 Up T.92452112-70265933

DIJLTNHMRH127m2SHMLok.Pakusarakan 1 Tani Mulya T.70927888/92753683

HARGA NEGO

BPRKS Uang Dpt Mtr/MblAnda Msh Bs Dpkai Jmn BPKB T; 081322626769/92302060

00218492B

JL RMH Jl.Ir.H.Djuanda 395A(Dago Atas) SHM Hub: 92175061 / 7802404

00219128B

JL RMT CPT Perum Sukamenak Indah No.49-50 Hrg Nego T.022-70 80 11 37

HARGA > 100 JUTA

00217776B

Jl Rmh Jl Neptunus Tmr R 2 No 29 Margahayu Dkt MTC Hrg NEGO. Hub: 7502049-76233545

JL TP Tnh 140m2 17Jt Di Jl Bbkn Rc Manyr Kp Nusa RT3/13 T:081395158832

Jl Ruko Baru 2.5 x 4m(2Unit) 2x3 Unit Psr Swandiri Lt II Cikacung 08122169100

JLRMHT30/60UM22,5JtCcl438Rb/BlnRc.Manyar Alamanda T.081573972059/85874727

00218591B

00219169B

00217054B

--213213

Jl Rmh T21/60M 900W, Prm Laksana Mkr Pdlrang H:55Jt/N T:081910535283/6860919

00219468B

Dipsrkn T45 36/78 Kbn Manggu Cisangkan Cmh Bs KPR Jl h Haris 22 F Cmh 6631525

00218927B

RUMAH DIJUAL

HARGA < 100 JUTA

00219115B

JL CPT RMH Baru T51/100m2 SHM Lok.Komp.CimindiRayaT.6612465/76435018(TP)

GUEST HOUSE Luas Hemat & Nyaman Jl Peta Taman Lingkar Selatan No 22 Diskon 30% Mulai 175rb Studio 350Rb Suite Room Call Lili T. 6072614/ 08156014400

00219125B

00219042B

00219257B

- — — “ A R LYA G R O U P ” — — -(Free Hot Spot) Guest House, Wisma220Rb-1Jt Paket Meeting 50Rb-100Rb —Fax-Reserv 7278215 - 7218216—

JL RMH Komp.Permata Kopo Blok CA No.48 T36 Hub: 081 384 970 420

JL.RMH 2LT,4Km,1km,Komp,ManglayangCinunuk,T: 0817219805/91268460

JL Cpt]Rmh LT 300/220 4KT/3KM 2200Wt Cisaranten Klon T:0815 100 81 325

00217899B

00217567B

BANK RESMI Pnjmn Uang Jmn BPKB Mtr /Mbl Hub: Saeful Jl.Padjajaran 132 T:70130568

00218885B

00218920B

00219247B

00217897B

DANA LSG CAIR Jmn BPKB Mtr/Mbl -Jl.Padjajaran 85 T:(022) 7681 3449 / 7620 9017

00218875B

JL RMH S.Huni Pdk.Cipta Mas 2 Blok B2 18 CimaremeArah Batujajar-76669842-91352986

00218928B

JL Rmh Vijayakusuma C 8/6 T.45 LT 114m2, Renov, 3KT,2KM,185Jt T:9192 5009

HARMONY INN 2 Jl. Talaga Bodas 62 T.7304783 Hotel Berbintang Murah

KONTTokoBesi&RumahJlPesantrenCipagalo No 64 Sukamiskin Arcamanik T: 76181957

JL RMH Komp.Margahayu Barat II Blok G2 No.68 SHM Hub: 022.7509302

00219243B

HARMONY INN 1 Jl. Talag Bodas 23 T.7317757 Bersih Nyaman Murah

00216140B

00218906B

00219237B

HOTEL

00209875B

DANA MAX 125% Jmn BPKB Mbl/Mtr (Bs T.Ovr) T:911 80 373 - 76103959

00218867B

00218936B

00219053B

00219286B

MODAL BPR KS 1-300Jt 1 Hr Cair ccl Ringan Bunga Mulai dr 1% Tnp Survey Bs Take Over Jmn BPKB Mbl/Mtr (Data Bs dJmpt)__Hub:7007 4307 — 9182 4337__

00218860B

THE EDGE Super Blok Apartement Kota Cimahi T: 022- 60897771/ 08120700417

JL Rmh 4 Kt ,2km, Cidurian Bbkn H Tamim 62/HJ Tati 7105220/9345502

00219297B

ETALASE DIJUAL LEMARI Aluminium T150, P150 L55 T.7303191/0811236623

JL CPT Lt 1206m2 Jl.Ry.Laswi Ds.Cihuulang Ciparay T.081221056238/085220774292

JL RMH LUX Komp.Margahayu Raya Dkt MTC Hub: 057 722 727 750

00219231B

TKW M’sia/S’pura Arab 2Th Bisa Nabung 25Jt Uang Saku 1,5Jt T.70168990

Jl.RMH T21 Full Renov Lt/Lb 60/45m2 SHM GBR I Cimahi Hub:081 809 575 060

DJL RMH 2Lt,3Kt,Telp Cibiru Hrg 150Jt/N Hub: 022-711.752.35

JL Rmh PASEBAN 3 PANGHEGAR, SHM, LT 145/120, Nego + Bonus T:7643 2110

00219190B

00218850B

00218892B

dikont Rmh T70, 3KT, 1KM, Sangkuriang Cimahi T. 70578515/ 08156050548

00219154B

00218847B

Jl RMH Komp.Griya Bandung asri I Dkt Tol Bubat Hub: 081.2233.2464

00218910B

00219205B

SALES MOTORIS PULSA Krg 25Th BPKB Ada, SIm C GP + Bonus Lmrn Ke GERLONG HILI NO 102. 401538 ————Tlp: 2000.320———

JL RMH Komp.Marga Asih Blok T8 No.34 Cimahi Hub: 081931254990

JL RMH Br Jl.M.Toha Askes Tol 3 Menit SHM Hub:022.70911269/081321312898

00219185B

00219138B

00218845B

00218883B

Jl RMh +Kost2an 4KT, KM diDlm, H:125Jt Dekat Pusat Kota T. 91726392/ 7561500

VQ Catering Trm Psn Nasi Bungkus u/ Kyywn Mulai 3500/Bks (3McmSayur)93368636

00218810B

Jl RMH Komp.Giri Mekar Permai SHM Lt 119m2 Hub: 0813 2000 1068

00218878B

JL RMH BARU 100Jt SHM Bisa KPR Cibiru 022.91743138

[Dibutuhkan Sales, Pria 20-35th Untuk Distributor MMC, Lamaran Lengkap langsung Ke Jl Cisaranten Kulon 227 D Arcamanik

Jl.Evakuasi Komp.Cimanuk No.301 Cirebon Hub: 0812 8179 717

Jl RMh 2LT Jl Banjarsari XV/15 Antapani LT 330/200m, Strgs Jl Bsr T. 70573962

jl Rmh 140m2, SHM, Cibuntu Tmr Blk 44 Rt4/5 T. 0856 2412 5218

DIBTHKAN sgr karywn /ti lsg d tmptn min. sma lmrn lkp lsg ke Jl. Singosari 2B Parmindo Cijerah jam 8-16.00 WIB tgl 16-20 Juni 2009

HILANG STNK nopol D-1057-CI tdk brlk lg

KERJASAMA

K O M P B U M I PA R A H I A N G A N kencana L-3 no.2 soreang Lt/Lb:137/ 50, Hook, 100Jt/N T: 081394659702

Jl Rmh Buah Batu Regendy E1/9 LT/LB 158/ 80, 5KT, 4Km. T. 0818639230/ 92578342

00218754B

00219519B

00218856B

00219134B

00218623B

HILANG BPKB No.A.2497815-F nopol D-1644-EJ tdk brlk lg

00218830B

Jl Rmh] T21/Renov LT 72,5m, List, PAM, Griya Jatinangor I-Tj Sari 32Jt/N 7911139

====JUAL MURAH Lt 300/Lb 350m2==== ———Fasilitas Lengkap——— ———Di Jln SRIMAHI II NO.1——— H u b : 0 8 1 2 2 0 3 8 4 3 7

Disc. 30-40 u/ Agen Mcm & Madu, Sari Kurma, Habbats, Herbal, Rosela 91502357

00219516B

Dijual Rumah Hook 210/250 2LT DiCimareme Indah, HubL 0818 0981 0000

Prshn Farmasi Bth Sgr A Pimpinan Cabang, B Sales Supervisior, C Salesman, D Akunting Syarat Pglmn, Min 3Th, Dibid-nya. (A-C) Memiliki Kendaraan Sendiri Lmr Via SMS/HP 021- 33202218

00219501B

00219511B

00218749B

00219179B

00219133B

00219495B

00219508B

00218745B

Jl Cpt Rmh LT 70/ LB 120m2, TCI Blok B 192 Full Renov Hub: 30272250

Over Kredit Cibaduyut Indah GC 39 Type 21 60Jt/N Hub: 70902990

00219120B

HILANG STNK D-8069-CM tdk brlk lg

00219506B

00218742B

JlRmhT45Lt120SemiRnvNEGOKemakmuran Ry Blok III L 298 Riung Bdg 08122222682

00219156B

Dibutuhkan Sales Motoris “MAYORA” Dtg Lsg Cipagalo Girang 81A T.76178620

00219336B

THE SYNDICATE Trm Makloon Kaos Kemeja Trening,Jaket,Dll. 91136828/ 91169591

00218716B

Jl Rmh 2LT1300w, PAm, 3KT, Grs. Rancaekek Kncn Jl Sdap Mlm 6/4 T.70954300/7795464

00219153B

00219102B

C r B b r p P n j a h i t D o m p e t / Ta s . Taman Kopo Indah III D 1/71 T.91510676

TWINS CASUAL Jl Baju muslim dari katun&Spandek Rayon Melayani PARTAI BESAR/KECIL Hub:Jl Mesjid Timur W3/ 1Margaasih Indah T.6676941/92185007

Jl Rmh LT 22 Tbk LB 105 m2, 110Jt/ N Drh NANJUNG Hub: 91833060

Jl Rmh KalipahApo LT312 H:3M/Ng. Ciguriang Lt 289.H:3M/NET.4202567/4239234

Dicr Sgr Tenaga Ahli Sablon Yg Mengguasai Setting & Afdruk Dtg Lsg ke CV Surya Kencana Jl Ajudan Jendral 1A Gerlong Bdg T:2007324/2016386

00219310B

00219392B

00218701B

JL RUMAH Lt 90m2 SHM, Listrik, Ledeng, Tlp, Garasi, Siap Huni H 150Jt/ Nego T.7794467/081320725000 Blok IV Perum Kencana Ranca Ekek

INDUSTRI FOOD MEMBUTUHKAN (Pendidikan Min. SMA) SPG/ SPB Max 23 Th 9Penampilan Menarik) MOTORIS (sales) Max 27Th, Sopir Luar Kota (Prioritas Rancekek) Max 30Th INPUT(Menguasai Excel) Max 25Th, Sales Marketing Peng. Min 1Th Max 25Th ADM( Bisa BInggriss) Max 25Th Lamaran Kirim Ke PO BOX 1296 BANDUNG 40012

TRM SRGM Sekolah Kntr, Kaos, Rante Makloon Jahit Hrg Nego 022.71302464

PAKAIAN

Jl Rmh u/Usaha, u/Tmpt Tinggal, Perlu Sdkt Renov. Lt73m, Jl Parakan saat 2/31 Sebrang Makro, Sisi Jln Besar Strategis. 125Jt/N.Hub: 081322655899

00219132B

PROPERTI

00219226B

HILANG STNK nopol D-3943-FM an.Rika Anggraeni tdk brlk lg

027151

00218363B

Jl Cpt Jupiter Mx’06 Std 1Tgn Merah Velg Cw, T: 022- 76768776

HILANG STNK nopol D-2892-WK tdk brlk lg

027099

00218357B

NUTRITION&ACTIVE.COBukaKerjaPartime T. 081322464990/ 08172366099/70419433

Dibutuhkan Karyawan/ti Penampilan Menarik Diutamakan Baru Lls SMA Domisili Daerah Kopo Hub: TOKO DUA BINTANG Pasar Sayati Indah Gg Pasar A1 Bandung

07619

Jl Mbl Twin cam 88/89 Lengkap H: Nego Hub: 92583389

LOWONGAN KERJA -—PT.PJTKI DEPNAKERTRANS RI—Menerima Lowongan Kerja U/ Wanita Di Singapura & Malaysia, GRATIS. Uang Saku rp 4Jt-an. Hub: TUTI 081.295.423.84/ 081.584.232.578

00218213B

027068

Jl Mbl Kijang Super ‘88/89 Lengkap H: Nego Hubb: 92583389

500Rb Inves Murah Hasil/Mewah Gratis Pulsa Tiap Hari T.30280084

DP 500 MOTOR Bekas 95%. Mio, Spin, Dll. Jl Talaga Bodas No 76. T: 70887099

Jl Mbl T Kijang ‘02 Lengkap H: Nego Hub: 76475999

027088

00219307B

00218684B

Jl Mbl T Great ‘92 LengkapH: Nego Hub: 022-76056310

027084

00219111B

Dptkan Manfaat Investasi Berjangka Hanya di 92887774

00218574B

Hilang STNK Nopol D 2760 CI . Tdk Berlaku Lagi

Jl Mbl T Corolla ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 76767842

CLUB SHOP mau dapat uang jutaan & voucer blnj yogya gratis/bln T: 92970951

PELATIHAN MEKANIK Motor Lsg Magang Salurkn Kerja. T:022-7100716-70891463

BAJAJ PULSAR 200 Th 2008 Hitam Hub: Yusuv 0812 2000 843

Jl Mbl S Jimny ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 76639904/081220885514

00219011B

00217785B

Jl Mbl S Carry ‘99 Lengkap H: Nego Hub; 76504200

027040

BRMSLAH KRT KRDT? Hati2 Cari Solusinya! Konsultasikan Dgn Benar, Jasa Plus Solusi, Legal, Murah Rp 75Rb ——T. 1200039 / 0818.421.310——-

MTR BARU DP & Ccl Nego,Ready StockProses 1Hr T.91825125/73411798

BAJAJ PULSAR 200 Th 2008 Hitam Hub: 0812 2000 843 / 022.76711220

027032

00218798B

00218413B

027014

Jl Mbl S Futura ‘04 Lengkap H: Nego Hub: 92614333

PELUANG USAHA u/Pmbyrn ONLINE PLN Telkom Pulsa FIF ATM Bersama Sistem EDC/Internet Modal Terjangkau Peminat Serius 081320388300/ 081809867677/ 081322945454

--213230

Jl Kymco’06 H: 5.6JT/N Jl Bbk Tarogong No 231 Bdg

027013

Jl Mbl H Prestige ‘88 Lengkap H: Nego Hub: 73479050

Cukup Telepon (022) 7334977-80 Layanan Iklan sampai pukul 15.00 WIB

Iklan Display BW : Rp. 20.000/mmk Iklan Display Warna : Rp. 25.000/mmk

Jl Mbl T Kijang ‘92 LengkapH: Nego Hub: 085220097444/92033444

00219472B

TANAH LT 440M2=75Jt 600M2=75Jt J l . Tr s . P a d a s u k a d k t K t r P o l i s i Cimeunyan Hub: 081 394 269 655 --213402

00219471B

Dana Tunai Proses syrt Mudah Tnp Biaya Provisi. DAYAT 91591414/08122117102 00219473B

PENGEN MTR/MBL Krdtan Jd Duit? Aplks Dijmpt 70943936-93441859-085222102444 00219492B

BTH DANA TUNAI Cpt Jmn BPKB Mbl/Mtr Ukon T.081395222603/022.70989790 00219513B

BIKIN KARTU Kredit Syarat Slip Gaji/ ID Card SIUP Hub:Firman-76777647

RUPA-RUPA

00219541B

KARETA TEKNIKSpesialis Carbon. Carbon Brush, carbonSeal, carbon guide, carbon Jagger, Carbon mechanical seal, Rotary Joint, Karet2 Sintetis, Silicone, vitton, Packing, Roda2, kimia. Jl ABCPs. Cikapundung BaruKios W3(Lt Atas) T. 4 2 3 2 3 5 3 - 9 1 2 1 4 0 0 9 00218575B

USAHA CATERING

BIKIN KARTU KREDIT Syarat: Slip Gaji/ ID Card/SIUP Hub:Firman 76777647 --213211

BTH DANA TUNAI Cpt Jmn BPKB Mbl/ Mtr UKON T.081395222603/02270989790 --213103

BPKB MSH di Leasing (Max 10Bln) 10x & Bth Dana Tunai T.92725974 --212914

Donorkanlah Darah Anda

MEDIA EO mlyni pkt pernikahan,seremoni,jg pkt mknan, sesuai bdgt anda T: 92610227 00219260B

BANTULAH PMI Emban Misi Kemanusiaan


8 SELASA, 16 JUNI 2009

CIREBON

JALAN OTO ISKANDAR DI NATA

Komisi A Panggil Pemilik SPBU Otista

KOMISI A DPRD Kota Bandung dipimpin Riantono meninjau pembangunan SPBU di Jalan Oto Iskandar Di Nata, yang diduga belum memiliki izin, Senin (15/ 6). Anggota Komisi A Nanang Sugiri mengatakan pembangunan sudah berhenti kemungkinan karena ada pemberitaan sebelumnya, tapi

semestinya pembangunan yang belum ada izin harus dihentikan bukan berhenti karena ada pemberitaan. Komisi A akan mengundang pemilik SPBU Otto Iskandardinata karena dinilai tidak mungkin berani membangun kalau tidak ada izin atau menjanjikan diberi izin. Anggota Barisan

Merah Putih Bersatu Kota Bandung mendatangi Tribun mempertanyakan pembangunan SPBU Jalan Otista dan Bando Jalan Suniaraja yang dinilai kurang tepat keberadaannya. Ketua BMPB Kota Bandung Asep Tatang minta agar Pemkot dalam mengeluarkan izin harus melalui kajian. (tsm)

CIMAHI

80 Km Pantai Cirebon Kritis DI sepanjang pantai Cirebon, mulai Kecamatan Losari hingga Kapetakan sepanjang 80 kilometer itu, kondisi pantainya berstatus kritis. “Pengamatan dan pantauan terakhir kami, kerusakannya kian tidak terkendali,” kata Pelaksana program penanaman bakau pada Badan Lingkungan Daerah (BLD) setempat, Ir. Iwan Rizki, akhir pekan kemarin. Iwan meneruskan, kondisi itu membutuhkan

penanganan yang sesegera mungkin. Menurutnya, penanganan yang tergolong efektif adalah melakukan sistem penanaman mangrove. Diutarakan, kondisi itu sangat berpotensi membuat kerusakan pantai semakin meluas. Jika itu terjadi, lanjutnya, membuat potensi ekonomi pesisir menjadi mengecil. Bahkan, jika tidak mendapat penanganan kemungkinan, permukiman di pesisir pantai itu pun hilang. (win)

Truk Angkut Kain Terbalik SETENGAH jam lebih jalur Tol Padaleunyi macet karena sebuah truk Fuso NOPOL D 9321 VD yang bermuatan penuh kain terbalik di km 123, Senin (15/6) sekitar pukul 11.30. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Truk yang dikendarai oleh Eman Sulaeman warga Kampung Kertamulya RT 03/08 Kecamatan Cipatat Kabupaten Bandung Barat ini terbalik di kondisi Jalan yang agak

menurun. Dari keterangan petugas PJR TOL Padaleunyi kecelakaan ditimbulkan karena blong rem sehingga truk menjadi oleng di Jalur Cileunyi menuju Padalarang. “Tadi macet sekitar 3 kilometer,” ucap Petugas PJR TOL, Aipda Rustandi yang dihubungi kemarin. Menjelang siang sekitar pukul 14.00 WIB truk berhasil dievakuasi kendati demikianarus kendaraan padat merayap.(fam)

Gubernur Setuju Pemekaran Pangandaran BANDUNG, TRIBUN Rencana pemekaran wilayah Kabupaten Ciamis menjadi Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran segera dibawa ke meja Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat. Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, setuju dan menyambut baik terhadap rencana tersebut. “Saat ini sedang proses pemberkasan dan penelitian di Pemprov Jabar. Insya Allah kita segera bawa ke DPRD. Mudah-mudahan bisa diselesaikan oleh DPRD periode sekarang,” ungkap Heryawan kepada wartawan seusai pertemuan dengan presidium pemekaran wilayahPangandaran di Gedung Sate, Senin (15/6). Heryawan optimistis pemekaran wilayah akan mampu meningkatkan pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat. “Dengan adanya pemekaran wilayah, akan semakin banyak daerah otonom yang makin bagus mengurus rakyatnya,” paparnya. Heryawan mencontoh-

Insya Allah kita segera bawa ke DPRD. Mudahmudahan bisa diselesaikan oleh DPRD periode sekarang. AHMAD HERYAWAN Gubernur Jabar

kan Kota Cimahi dan Banjar yang berhasil menjadi daerah yang lebih maju setelah dimekarkan. Selain rencana pemekaran wilayah Pangandaran, Heryawan juga akan membawa rencana pemekaran wilayah Sukabumi Utara ke meja dewan. “Ini adalah kesempatan yang sama untuk pemekaran lain yaitu Sukabumi Utara. Ciamis kita setujui, begitu pula dengan Sukabumi Utara,” ungkapnya. Heryawan menargetkan dua bahasan pemekaran tersebut akan mampu diselesaikan anggota DPRD periode sekarang. Pasalnya,

pemekaran tersebut bukanlah kajian baru bagi pemprov Jabar. Sebelumnya, Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPM)

Unpad telah menyatakan kelayakan pemekaran Kabupaten Ciamis menjadi Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran. (ss)

PUSAT PEMBANGUNAN Parigi Pangandaran Langkap Lancar Cimerak

Ibukota kabupaten Pariwisata Pertanian Industri

Optimistis Mandiri KETUA Presidium Pemekaran Kabupaten Pangandaran Supratman menyatakan optimistis potensi yang dimiliki Pangandaran seperti pariwisata, perkebunan kelapa, dan pertanian akan mampu membawa Pangandaran sebagai daerah yang mandiri. “Pangandaran ini ada banyak potensi. Berdasarkan pengamatan Bapenas, ada lima potensi di Pangandaran. Yang menjadi ikon tentu saja pariwisata untuk tujuan wisata manca negara,” ungkapnya. Lebih lanjut Supratman

TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA

TOLAK PLTN - Staf Ahli Menristek Martin Djamin (kanan) didampingi Direktur Perencanaan Dan Teknologi PT PLN Bambang Praptono (kedua kanan) memukul gong saat membuka pertemuan enjiniring se-ASEAN di Hotel Savoy Homann, Bandung, Senin (15/6). Dalam pertemuan ini peserta menolak dibangun pembangkit tenaga nuklir hingga tahun 2018.

menyatakan ide pemekaran wilayah Pangandaran tersebut mendapat dukungan dari masyarakat. “99% BPD tanda tangani persetujuan pemekaran wilayah. Selain itu, rencana ini juga disetujui 14 anggota dewan dari 10 fraksi di DPRD kabupaten,” lanjutnya. Berdasarkan rencana, Kabupaten Pangandaran yang memiliki 350 ribu penduduk tersebut dibagi menjadi sepuluh kecamatan. Dari sepuluh kecamatan, empat kecamatan akan dijadikan sebagai pusat pembangunan. (ss/sta)

Cari Sumber Energi Selain Nuklir PLN Gelar ARSEPE 2009

BANDUNG, TRIBUN - PT PLN (persero) menggelar Asean Residential School in Electric Power Engineering (ARSEPE) 2009. Menurut Direktur Perencanaan dan Teknologi PT PLN, Bambang Praptono, ARSEPE merupakan kegiatan rutin Heads of Asean Power Utilities/Authorities (HAPUA), yakni pelatihan untuk tenaga enggineering yang tergabung di negaranegara ASEAN anggota HAPUA. Tentang rencana PLTN sebagai sumber energi lain, menurut Bambang, PLN akan mencoba mencari alternatif lain seperti teknologi, namun sampai saat ini belum terealisasi. Padahal di Indonesia kompetensi dalam bidang nuklir sudah cukup maju. Pemerintah belum mengagendakan untuk memasang Nuklir sampai hitungan tahun 2018. Hal ini karena pemerintah mempunyai pertimbangan lain baik segi

Kasus Bonatua Menyangkut Mantan Tersangka KPK BANDUNG, TRIBUN - Kasus Bonatua Sinaga, tersangka penggelapan yang kini menempuh jalur praperadilan di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, ternyata diketahui kasusnya menyangkut mantan Dinas Perhubungan DKI Jakarta Rustam Efendi Sidabutar. Rustam pernah bermasalah dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beberapa tahun silam. Diketahuinya kasus Bonatua ini terkait dengan keluarga Rustam, ketika pengacaranya, Parlindungan Sinaga membeberkan hal tersebut kepada wartawan. “Uang sebesar Rp 12,5 miliar yang dituduhkan digelapkan oleh klien saya, memang uang istrinya Rustam, Barita Napi-

tupulu,” ungkap Parlindungan, Senin (15/6). Dikatakan Parlindungan, pada dasarnya Bonatua itu tidak menggelapkan uang Rustam. Uang Rp 12,5 miliar, ujar dia, memang hak kliennya. “Pada tahun 2000 Rustam menitipkan dana puluhan miliar kepada klien saya. Dan angka Rp 12,5 miliar hak klien saya, sebagai uang pengelolaan tapi malah dituduh menggelapkan,” papar Parlindungan. Dalam sidang praperadilan di PN Bandung, kemarin, Parlindungan tetap pada pendiriannya yang menyatakan perpanjangan penahanan yang dilakukan Polda Jabar menyalahi aturan. Karena, jelasnya, dalam

surat perpanjangan masa tahanan terjadi persangkaan baru yang timbul secara tiba-tiba. “Klien kami itu ketika menjadi tersangka dan diperiksa dikenakan Pasal 372 KHUPidana. Namun dalam surat permohonan perpanjangan penahan timbul persangkaan baru, yakni melakukan tindak pidana pencucian uang yang diatur UU No 25 tahun 2003. Ini kan aneh,” tegas Parlindungan. Kasus Bonatua berawal pada Febuari 2008. Saat itu saudaranya, yakni Barita Napitupulu menagih uang Rp 12,5 miliar kepada Bonatua selaku pengelola Hotel Evita, Bogor. Karena tidak bisa memenuhi akhirnya Bonatua dilaporkan. (sob)

Dada Kejar Target 30 Persen Ruang Terbuka Hijau BANDUNG, TRIBUN Wali Kota Bandung Dada Rosada terus berupaya mengejar target 30% ruang

Kuswara: Hakim Kurang Pertimbangkan Keterangan Ahli BANDUNG, TRIBUN - Praperadilan GG, Direktur PT Metro Garmin versi Eka Gunawan yang tersandung kasus dugaan pengrusakan di kantor Praper- nya sendiri, ditolak hakim Maadilan tras SH dalam siGG Ditolak dang putusannya di Pengadil IPW an Negeri (PN) Bandung, Senin Lapor (15/6) siang. ke Mabes Matras menyatakan penangkapan dan penahan yang dilakukan Polda Jabar sah dilakukan, tidak melanggar hukum. Begitu juga penambahan pasal 170, yang dinilai oleh pemohon praperadilan (GG) menyalahi aturan, Matras menganggap hal tersebut bisa dilakukan. Kuasa hukum GG, Kuswara S Taryono, ketika dikonfirmasi mengenai putusan hakim, mengaku

menghargai putusan tersebut. Namun, imbuhnya, ada beberapa hal yang berbeda dengan hakim. Misalnya, jelas Kuswara, hakim kurang mempertimbangkan masalah keterangan ahli yang dihadirkannya. Pihaknya juga, lanjut Kuswara, akan menempuh jalur hukum kemudian. “Untuk jalur hukum apa yang akan dilakukan ke depan, kami akan konsultasi dulu dengan klien kami. Tunggu saja,” ujarnya. Kemarin, Indonesia Police Watch (IPW) melaporkan kasus penangkapan dan penahanan GG ini ke Mabes Polri di Jakarta. Ketua IPW Neta S Pane, belum lama ini, mengatakan, pihaknya menilai ada dugaan pemaksaan dalam penahanan dan penangkapan GG, yaitu mulai dari perubahan pasal hingga tidak diperiksanya GG setelah ditahan. “Kejanggalan lain misalnya mengapa penangkapan dan penahanan baru dilakukan. Padahal kasus-

nya sudah terjadi pada November 2008 silam. Lalu, bila merujuk pasal 170 yang berbunyi pengrusakan dilakukan bersama-sama, mengapa hanya GG yang dijadikan tersangka,” ungkap Neta. Neta menuturkan, indikasi tidak profesionalnya Polda Jabar dalam kasus GG ini pun terlihat dengan tidak

seimbangnya menindaklanjuti laporan. “Kita ketahui GG pun melaporkan secara pidana saudara kandungnya dengan kasus dugaan penganiayaan. Namun hingga kini belum terlihat ditindaklanjuti. Wakapolda sih bilang masih dalam proses,” tegasnya, seraya menyatakan kasus GG ini seperti kasusnya Prita. (sob)

Kejanggalan yang Ditemukan IPW Ada dugaan pemaksaan dalam penahanan dan penangkapan GG, mulai dari perubahan pasal, hingga tidak diperiksanya GG setelah ditahan. Penangkapan dan penahanan GG baru dilakukan, padahal kasusnya sudah terjadi pada November 2008 silam. Dalam surat penangkapan terhadap GG, Polda Jabar menggunakan pasal 170 jo 406 KHU Pidana. Padahal saat pemeriksaan GG, Polda hanya menggunakan pasal 406 KHUPidana.

ekonomis, politis dan lain-lain. “Sedangkan untuk teknis pemasangan nuklir sudah tidak ada masalah dan tidak ada kaitannya dengan krisis global,” ujarnya. Meski pembangunan PLTN belum jelas, lanjut Bambang, namun pemerintah akan terus mengembangkan pembangkit listrik panas bumi, dan batu bara. Acara ini untuk pertama kalinnya di gelar di Indonesia dan mengangkat tema Climate Change and Power Plant Technology. “Tujuan digelarnya acara ini untuk membina kebersamaan di antara para engineering di negara Asean, selain itu memberikan tambahan wawasan kepada para peserta untuk pengembangan ketenagalistrikan yang mutakhir,” kata Bambang. (tif)

Penerapan pasal 406 dinilai tidak relevan. Bila merujuk pasal 170 yang berbunyi pengrusakan dilakukan bersama-sama, mengapa hanya GG yang dijadikan tersangka. Polda dinilai tak seimbang dalam menindaklanjuti laporan. GG melaporkan secara pidana saudara kandungnya dengan kasus dugaan penganiayaan. Namun hingga kini belum terlihat ditindaklanjuti.

terbuka hijau (RTH) dengan cara membuka lahan hijau dan menanam pohon. “Aturan 30% ruang terbuka hijau baru tahun 2008 sedangkan sebelumnya hanya 10% sehingga Kota Bandung kini baru memiliki 8,7%,” ujar Dada, seusai peringatan Hari Lingkungan Hidup se-Dunia Tingkat Kota Bandung di Tegallega, Senin (15/6). Dada mengatakan untuk memenuhi RTH 30% selain menanam pohon di berbagai lahan kosong juga membuat ruang terbuka hijau di lahan bekas TPA Pasir Impun dan Cicabe. “Jika dengan tambahan Pasir Impun dan Cicabe masih belum mencapai target 30%, harus membuka lahan baru di gedung-gedung yang tidak terpakai,” ujar Dada. Berbagai kalangan ikut berlomba membantu Pemkot mewujudkan RTH 30% seperti yang dilakukan PT Bandung Berbunga bekerjasamadengan PT Bakrie Telecom menggelar Gerakan Bandung Hijau (GBH). Executive Vice President

DOKUMENTASI

DADA ROSADA

PT Bakrie Telecom Tbk Ridzki Kramabrata mengatakan kepeduliannya terhadap kota Bandung dalam penghijauan bukan yang pertama kali. “Kami peduli terhadap Kota Bandung, maka itu kami akan menanam pohon ratusan pohon sukun disebar di 30 kecamatan,” ujar Ridzki kepada wartawan, Senin (15/6). Gerakan Bandung Hijau diawali 17 Juni bersamaan dengan peresmian taman Citarum di Jalan RE Martadinata dan penghijauan akan dilakukan sampai AGustus 2009. (tsm)

KESEHATAN

IGD Megah dengan Ruang Isolasi Flu Babi

TRIBUNJABAR/ANDRI M DANI

RUANG ISOLASI - Ruang IGD RSU Ciamis serta ruang isolasi flu burung dan flu babi.

BUPATI Ciamis H Engkon Komara dengan penuh semangat menekan tombol sirine pembuka selubung sebagai tanda beroperasinya ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSU Ciamis, pekan lalu. Ruang IGD yang berada di bagian depan rumah sakit tipe C milik Pemkab Ciamis dibangun berlantai dua dengan menghabiskan dana APBN sebesar Rp 5.1 miliar. Ruang IGD tersebut tak hanya termegah dan termewah di antara rumah sakit yang ada di kabupaten dan kota di Priangan Timur,

tetapi juga membuat RSU Ciamis menjadi satu-satunya rumah sakit tipe C di Priangan Timur yang dilengkapi ruang isolasi untuk pasien suspect flu babi maupun flu burung. Ini semua untuk mengantisipasi kemungkinan adanya warga Ciamis yang terjangkit flu burung atau flu babi. Meski tidak ada yangmenghendakinya, mungkin saja ada turis asing yang melancong di objek wisata Pangandaran tiba-tiba jatuh demam dengan gejala klinis seperti penderita flu babi bisa ditangani dengan cepat.

“Siapapun orangnya, begitu ada yang menderita demam dengan gejala flu babi atau flu H1N1 atau flu burung (AI)/H5N1 bisa langsung ditangani dengan cepat di ruang isolasi. Ini merupakan langkah penanganan dini dan kemudian secepatnya dirujuk ke RSHS,” ujar Direktur RSU Ciamis drg H Dendi Rahayu. Ruang isolasi untuk pasien suspect flu babi maupun flu burung ini menempati sebuah ruangan bagian barat lantai I Gedung IGD RSU Ciamis. Hanya ada satu pintu masuk ke ruang isolasi tersebut. Tak ada yang bisa

masuk ke ruang isolasi tersebut kecuali petugas dan pasien. Sementara pengunjung atau keluarga hanya bisa melihat dari jendela kaca yang tertutup rapat. “Peralatannya memang sudah lengkap. Ruangan sudah ada. Tapi sampai saat ini kitabelum memiliki dokter spesialis khusus untuk menangani pasien suspect flu burung atau flu babi. Kalaupun ada pasien suspect flu babi tentunya akan ditangani oleh dokter jaga IGD dan dokter spesialis penyakit dalam untuk selanjutnya dirujuk ke RSHS,” kata Dendi. (firman suryaman)


9 SELASA, 16 JUNI 2009

Seruan Persistri dan BKOWI

Hentikan Pengiriman TKW! Apalagi pengiriman TKW tersebut hingga saat ini tidak ditunjang dengan adanya sebuah undang-undang yang secara khusus memberikan perlindungan terhadap para TKW. NURLELA Ketua Pengurus Daerah Persistri Garut

GARUT, TRIBUN - Organisasi massa Islam, Persatuan Islam-istri (Persistri) Kabupaten Garut mengharapkan pemerintah, khususnya Pemkab Garut menghentikan segala kegiatan pengiriman tenaga kerja wanita (TKW) ke luar negeri. Ketua Pengurus Daerah

TRIBUN JABAR/KEMAL SETIA PERMANA

CORET SERAGAM - Beberapa siwa SMU Kabupaten Garut melakukan aksi coret baju seragam dengan pilog saat merayakan kelulusan, Senin (15/6). Berita di halaman 1.

Persistri Garut Dra Nurlela mengatakan, harapan itu salah satunya mengacu pada kasus penganiayaan yang dialami Siti Hajar (33), TKW asal Limbangan Garut oleh majikannya di Malaysia. Nurlela menilai segala hal yang unsur madharatnya lebih banyak dibanding manfaatnya, bisa dikatakan haram dan harus segera ditinggalkan. Demikian pula dengan pengiriman TKW dari Indonesia ke negara lain, karena lebih banyak menimbulkan madharat daripada manfatnya. “Apalagi pengiriman TKW tersebut hingga saat ini tidak ditunjang dengan adanya sebuah undangundang yang secara khusus memberikan perlindungan terhadap para TKW,” ujar Nurlela, Senin (15/6). Dikatakan, sejak awal Persistri tidak pernah menyetujui program pengiriman TKW Indonesia ke negara lain karena lebih banyak menimbulkan madharat, apalagi jika dilihat dari hukum Islam. Ia mengakui niat para TKW itu memang mulia, yaitu ingin meningkatkan taraf hidup demi kesejahteraan keluarganya. Namun, lanjut Nurlela, selama ini Persistri memandang dengan menjadi TKW, tingkat kesejahteraan mereka tidak secara signifikan mengalami peningkatan secara ekonomi. Apa yang

mereka bayangkan dengan menjadi seorang TKW, ternyata tak dapat mereka capai. “Lebih ironis lagi, para TKW kita saat ini justeru lebih banyak yang mengalami kisah pilu di negeri orang ketimbang mendapatkan kebahagiaan,” sesalnya. Hal senada dikatakan Ketua Pengurus Cabang Badan Kerja Ormas Wanita Islam (BKOWI) Kabupaten Garut Dra Hj Yati Rosyati Damiri. Bahkan dengan tegas Yati mengatakan, pemerintah harus segera menghentikan pengiriman TKW ke luar negeri, apalagi jika para TKW tersebut hanya untuk dijadikan pembatu rumah tangga (PRT). Menurutnya, maraknya aksi penganiayaan atau perbuatan tak senonoh lainnya yang dialami TKW asal Indonesia di luar negeri, tak lepas dari peran kebijakan pemerintah yang kurang matang dan bijaksana dalam menjalankan program pengiriman TKW ini. “Kalaupun pemerintah kita masih ingin mneruskan program pengiriman TKW ke luar negeri, seharusnya pemerintah mengirimkan tenaga kerja yang memiliki pendidikan serta pengetahuan yang memadai dan bukan hanya diperuntukan menjadi PRT,” kata Yati. (set)

Telapon Kawan Lama Lalu Pesta Putaw TASIKMALAYA, TRIBUN - Seorang anak keluarga pondok pesantren (pontren) di Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, terpaksa diciduk polisi karena kedapatan tengah mengonsumsi putaw. Sang anak yang berinisial In (30) itu kini masih dalam pemeriksaan intensif polisi. In yang baru sekitar dua bulan berada di Tasikmalaya, ditangkap bersama sepasang suami istri, Mul (33) dan Ny Des (26), warga Kampung Cipapagan, Kelurahan/Kecamatan Indihiang. Ketiganya dibekuk Minggu (14/6) malam, setelah polisi mendapat laporan warga. Kasatnarkoba AKP Yaya Mulyadi didampingi Kanit Idik I Aiptu Rosadi, Senin (15/ 6), mengungkapkan, Mul selama ini menjadi sasaran pengawasan polisi karena sudah dua kali berurusan dengan narkoba. “Nah, pada Minggu malam itu kita mendapat laporan bahwa Mul dan istrinya bertandang ke rumah In,” ujarnya. Saat itu juga jajaran Satnarkoba melakukan pengintaian. Setelah mendapat kepastian mereka akan mengonsumsi kedua barang haram itu, polisi langsung menggerebek. Ketiga tersangka sempat terkejut dan akhirnya tak berkutik ketika petugas menangkapnya. Di atas meja polisi menemukan dua paket putaw seharga Rp 700 ribu. Selain itu terdapat pula sejumlah alat suntik dan bong. Ketiga tersangka berikut barang bukti langsung digelandang

Krisis Rumah Tangga In (30), seorang anak keluarga pontren di Kecamatan Bungursari. Rumah In sekitar 20 meter dari lokasi sebuah pontren yang didirikan almarhum ayahnya. Sebelumnya In tinggal di Jakarta bersama istri dan anaknya. Namun untuk sementara kembali ke Tasikmalaya menyusul krisis rumah tangga.

Barang Bukti Dua paket putaw seharga Rp 700 ribu Sejumlah alat suntik dan bong.

ke Mapolresta. Kemarin siang ketiga tersangka dibawa kembali ke rumah In untuk melakukan reka ulang. Rosadi menyebutkan pertemuan di rumah In yang dilanjutkan pesta narkoba itu sudah direncanakan. Awalnya In dan Mul yang merupakan kawan lama saling kontak telepon, yang berujung pada keinginan Mul mengonsumsi kembali kedua barang haram itu. In yang menyanggupi keinginan Mul karena empat hari sebelumnya sudah membeli dua paket putaw di kawasan Jakarta Pusat. Sekitar pukul 15.30 In mengontak Mul agar datang ke rumahnya. Mul dan istrinya saat itu juga berangkat. “Ketika kami melakukan penyergapan, ketiga tersangka tengah menggunakan putaw tersebut,” kata Rosadi.(stf)


10 SELASA, 16 JUNI 2009

Tanah Pun Bergetar

Truk Hantam Bangunan dan Gardu Listrik

SUMEDANG, TRIBUN Uus Usman (56) terhenyak ketika membuka pintu rumahnya, Senin (15/6) selepas azan Subuh. Warga Jalan Palasari, Citamiang, Kelurahan Kota Kulon ini melihat sebuah truk tronton warna oranye sarat muatan meluncur persis di depan

matanya. “Saat keluar dari rumah itu saya melihat tronton meluncur kemudian mendengar bunyi tubrukan yang keras dan tanah bergetar,” kata Uus, kemarin. Listrik, lanjutnya, juga mati setelah tronton menghajar sebuah bangunan

Langganan Diseruduk

TRIBUN JABAR/DEDDI RUSTANDI

REM BLONG - Truk sarat muatan benang seberat 12 ton dari Semarang tujuan Bandung terguling menghantam rumah dan gardu listrik, Senin (15/6). Truk rem blong saat memasuki turunan tajam di lembah Gunung Palasari dan Gunung Kunci, Sumedang.

ARUS lalu lintas BandungSumedang yang masuk ke Jalan Palasari terpaksa dialihkan. Kendaraan dimasukkan ke jalur tengah saat evakuasi truk tronton nahas ini. Turunan Citamiang yang sangat tajam ini sudah banyak memakan korban. Rumah yang dipinggir bagian kiri jalan setelah turunan sudah beberapa kali diseruduk truk. “Tahun ini saja sudah tiga kali terjadi truk yang nyelonong masuk ke pekarangan,” kata Usman (56) warga setempat. Bahkan, beberapa tiang

Jari Mungil Menyembul dari Keresek SUMEDANG, TRIBUN - Ayut (55) menghentikan ayunan cangkul ketika menyibak sebuah kantung keresek, Senin (15/6) sekitar pukul 15.30. Petani asal Desa Padasuka, Kecamatan Sumedang Utara ini sedang membetulkan saluran airnya di Blok Sawah Petir, Desa Padasuka. Saat menyusuri parit kecil itu, ia menemukan ada kantung keresek hitam yang menyumbat saluran air. Karena menghalangi arus air, Ayut mengayunkan cangkul untuk mengangkat kantung keresek hitam.

“Tadinya saya menyangka bangkai anjing yang tertutup kantung keresek hitam. Tapi ketika ditelisik ternyata ada jari tangan mungil yang menyembul,” kata Ayut, kemarin. Ia segera mengangkat kantung keresek dan ternyata berisi mayat bayi mungil. Mayat bayi laki-laki yang lahir prematur dengan berat 1,5 kg dan tinggi 30 cm itu diperkirakan meninggal dua hari lalu. Mayat bayi itu sudah bau dan sebagian kulitnya mengelupas. “Bayi ini lahir prematur dan

diperkirakan meninggal sekitar dua hari lalu kalau melihat dari tanda-tandanya,” kata Deni, paramedis dari Puskesmas Situ, Sumedang Utara. Temuan bayi ini membuat geger warga di perbatasan Desa Padasuka dan Giri Mukti. Lokasinya sekitar 50 meter dari jalan raya Sumedang-Subang. “Lokasi ditemukan bayi ini berada di jalan lintasan. Bisa saja warga lain yang lewat dan membuangnya di selokan kecil pinggir jalan dan terbawa ke parit di areal sawah,” kata warga yang lain. (std)

litrik dan tiang reklame juga baru saja diperbaiki karena kerap tersenggol. “Kemarin tiang reklame itu dibetulkan karena bengkok terhantam mobil. Eh, sekarang malah hancur karena tertabrak truk,” kata warga yang lain. Jalan Palasari sendiri sedang diperbaiki dan dicor dengan beton karena kerap rusak. “Mungkin nanti kalau jalan sudah mulus akan banyak kecelakaan karena banyak yang memacu mobil. Harus ada pagar penghalang dan pengaman di sisi jalan ini,” harap warga. (std)

penjahit dan gardu listrik, kemudian terkapar dengan roda di atas. “Dan, banyak warga yang berlarian keluar rumah,” tutur Uus. Truk tronton nopol H 1984 GY itu melumat sebuah bangunan penjahit pakaian milik Uci (52), kemudian terguling setelah merontokkan tiang beton listrik di depan gardu listrik PLRI 905. “Tak ada korban jiwa karena di bangunan penjahit itu kosong, karena baru buka sekitar pukul sembilan pagi,” kata Uus sambil menyebutkan pemiliknya tinggal di Desa Padasuka. Hanya saja, empat mesin jahit serta mesin obras hancur berantakan karena diseruduk tronton yang mengangkut 12 ton benang tujuan Bandung. Agus Budi Santoso (41), sopir truk asal Merbu, Singorojo, Kendal itu mengaku rem truknya blong. “Karena jalan menurun

tajam, saya sulit mengendalikannya lalu truk naik ke trotoar dan menabrak bangunan, hingga akhirnya terguling,” kata Agus di lokasi kejadian. Ia mengatakan setelah istirahat di Jatiwangi, Majalengka, ia melanjutkan perjalanan lagi tujuan Bandung pukul 03.00. Namun saat masuk perempatan Islamic Center-Padasuka, Sumedang rem truknya mulai ngadat. “Rem mulai terasa di perempatan namun jalan menanjak, dan baru masuk turunan setelah GOR Tajimalela, rem sama sekali blong,” ujarnya. Agus berusaha mengendalikan truk saat memasuki turunan tajam dan berbelok di antara Gunung Palasari dan Gunung Kunci. “Saya menghindari motor di depan, kemudian saat masuk ke pertigaan Gunung Kunci ada tiga truk diesel yang sedang antre karena ada perbaikan jalan,” katanya. (std)

10 Tahun bagi Perampok Bank Panin CIREBON, TRIBUN - Kasus perampokan bersenjata api yang terjadi akhir 2008 seniali Rp 2,3 mililar dan menimpa Bank Panin di fly over Pegambiran Kota Cirebon, memang menggemparkan. Dalam kejadian itu, satpam Bank Panin, Suheru, yang menjadi korban penembakan para pelaku. Namun, berkat kerja keras jajaran kepolisian, akhirnya enam tersangka pelaku ditangkap. Kini, mereka menjalani proses persidangan. Jaksa penuntut umum (JPU) Pengadilan Negeri (PN) Kelas I Cirebon menuntut enam terdakwa pelaku perampokan berupa hukuman kurungan penjara selama sembilan dan sepuluh tahun dalam persidangan yang Majelis Hakimnya diketuai H Amir Maddi SH MH, didampingi dua hakim anggota, Sorta RN, SH M Hum, dan Popop Rizanta SH. Tuntutan yang dibacakan anggota JPU Sigit Waseso SH MH

menyebutkan, empat di antara enam pelaku yang berperan sebagai eksekutor dituntut hukuman penjara 10 tahun dikurangi masa tahanan. Dua terdakwa lainnya, berperan sebagai informan, dituntut hukuman penjara sembilan tahun dikurangi masa tahanan. Dalam persidangan itu, JPU juga mengatakan barang bukti hasil kejahatan dikembalikan kepada Bank Panin Cabang Cirebon, berupa kendaraan bermotor roda empat. Pekan depan, digelar sidang lanjutan untuk mendengarkan pembelaan para terdakwa. Seperti berita Tribun, perampokan bersenjata itu terjadi pada akhir Desember 2008. Saat itu, para pelaku menggunakan mobil jenis Toyota Avanza memepet kendaraan operasional Bank Panin, yang meluncur ke Bank Panin Cirebon seusai dari Kuningan. Dalam aksi itu, Suheru, satpam

Bank Panin, yang turut mengawal pengiriman uang senilai Rp 2,3 miliar, mengalami luka di tangannya akibat terkena tembakan pelaku. Usai menggondol uang miliaran rupiah itu, pelaku langsung tancap gas. (win)

EKSEKUTOR

Aan Arfan Novarianto alias

Soleh alias Hadi (38), warga Kec Cakung Jakarta Timur Suhardi alias Hardi (46), warga Perum Regency Timur Bekasi Asih Al Basiyem alias Alia alias Imelda (40), warga Bojongsari Kab Cilacap Muhammad Syam’un alias Samiadi alias Syam (41), warga Kp. Babakan Desa Mustikasari Bekasi. INFORMAN Riona Anzehar alias Rio (30 ), warga Cangkol Utara Kota Cirebon Wasdira alias Wasdi (37) warga Kampung Kejawanan Kota Cirebon


11

SELASA, 16 JUNI 2009

Gonzalez Jangan Sampai Lepas dari halaman 1

pencetak gol di empat musim kompetisi secara berturut-turut menjadi bukti kualitas Gonzalez sebagai pesepak bola. “Dengan kemampuan yang dimilikinya, saya bahkan menilai Gonzalez sudah sangat pantas bermain di Liga Eropa. Pemain seperti dia, kalau tidak mencetak gol, akan mampu mengangkat permainan tim. Gonzalez akan memberikan kemenangan kepada timnya tanpa harus mencetak gol. Misalnya dia bisa memberikan umpan atau membuka jalan kepada rekan satu timnya untuk mencetak gol,” tutur Adeng yang menjadi penasehat teknik PT PBB bersama Indra Thohir dan Risnandar Sundoro. Adeng mengaku penilai-

Manfaatkan Ujian Paket C dari halaman 1

daftarkan diri ikut paket C,” ujar Edi, Senin (15/6). Tahun lalu, jumlah peserta ujian paket C gelombang pertama sebanyak 22.991 orang dari siswa reguler, dan 4.429 orang dari siswa gagal UN. “Katanya tahun ini tingkat kelulusannya naik, tapi tetap saja kami harus bersiap-siap. Bahkan takutnya ada siswa peserta UN ulang kemudian tiba-tiba ingin ikut paket C, kan bisa saja,” katanya. Jika terjadi demikian, pihaknya tetap melayani walau sebetulnya jadwal penutupan pendaftaran dengan pengumuman kelulusan UN ulang bersamaan, yakni Kamis (18/6). Ujian paket C akan dilakukan Selasa (23/6) mendatang. Ada enam pelajaran yang akan diujiankan untuk siswa jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) dan tujuh untuk jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Sampai kemarin, sudah ada 27.949 orang peserta yang sudah mendaftar. Mereka merupakan siswa reguler di sejumlah lembaga pendidikan nonformal dan informal. “Walau sebetulnya pendaftaran ditutup 18 Juni, tapi jika ada yang menyusul setelah hari itu atau bahkan pada hari H ujian juga kami harus tetap melayani, karena mereka punya hak. Pendaftaran dilakukan di kabupaten/kota masing-masing dan ujian sesuai dengan tempat yang ditunjuk dinas setempat,” katanya. Pendaftar dari siswa yang gagal UN cukup membawa kartu UN dan surat keterangan tidak lulus. Menge-

Mobil Sewaan Laris Dipakai Berlibur dari halaman 1

(jenis mobil keluarga) untuk disewakan. “Saat liburan sekolah yang paling meningkat terutama adalah sewa kendaraan jenis bus, banyak sekolah-sekolah yang menyewa bus untuk melakukan tur atau kegiatan wisata saat liburan,” kata Ellien kepada Tribun, Senin (15/6). Pada hari-hari sekarang ini sebagian sekolah masih ada yang belum sepenuhnya libur. Sehingga, peningkatan bisnis travel maupun sewa mobilnya belum terlalu terasa kencang. Peningkatannya baru sekitar 10 persenan dari biasanya. Pada saat liburan sekolah, biasanya masa puncak terjadi pada awal-awal liburan ketika sekolah sudah se-

annya terhadap Gonzalez masih bersifat pribadi. Namun Adeng berjanji hal tersebut akan disampaikan kepada pengurus Persib bila dia dilibatkan pada evaluasi tim Persib Liga Super. “Namun saya tidak tahu kapan evaluasi tersebut akan digelar,” ucapnya. Disinggung soal mental dan sikap pemain, Adeng menggaris bawahi ada banyak pemain berkualitas yang cacat bila dilihat dari sisi mental dan sikap. Adeng menilai ada beberapa pemain yang harus dipertimbangkan untuk dipertahankan karena mental dan sikapnya tidak mendukung pembangunan tim yang kokoh. “Saya tidak berhak untuk menyebut nama-nama. Soal ini tim pelatih dan manajemen Persib Liga Super tentu sudah mengantongi siapa saja yang pantas dipertahankan atau dilepas,” ujar Adeng diplomatis. Sumber Tribun di ling-

kungan tim Maung Bandung, melontarkan komentar yang mendukung penilaian Adeng. Sumber yang enggan disebutkan namanya ini mengatakan, Gonzalez memang telah masuk daftar pemain asing yang direkomendasikan untuk dipertahankan. “Yang saya tahu, hanya ada dua pemain asing yang direkomendasikan untuk dipertahankan. Satu lagi adalah Hilton Mereira,” ungkapnya. Dukungan untuk mempertahankan Gonzalez dan Hilton juga datang dari bobotoh. “Menurut pandangan bobotoh, hanya Gonzalez dan Hilton yang pantas dipertahankan. Mereka telah mengubah gaya permainan Persib jadi lebih atraktif dan lebih menyerang,” kata Iya Setia, anggota Viking Distrik Bandung Utara, sambil menyebut Lorenzo Cabanas sebagai pemain yang masih pantas membela Persib.(daf/tor)

nai ujian, tidak akan jauh berbeda dengan UN kemarin. Setiap ruangan hanya diperuntukkan bagi maksimal 20 siswa, dengan pengawas sebanyak dua orang. Pengawas juga ditempatkan secara silang. Siswa yang lulus ujian Paket C juga diperbolehkan mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Cukup menyertakan fotokopi rapor selama belajar di bangku SMA, siswa tersebut punya kesempatan masuk perguruan tinggi negeri. Sekretaris Panitia Lokal SNMPTN Bandung Asep Gana Suganda beberapa waktu lalu menjelaskan, peserta lulusan paket C cukup menyertakan fotokopi rapor SMA selama enam semester jika ingin ikut SNMPTN. Peserta akan diperlakukan sama layaknya lulusan UN. “Kami buka bagi lulusan paket C, asal punya rapor. Mekanismenya sama, diawali pemesanan melalui bank kemudian penukaran bukti pesanan dengan formulir. Setelah diisi, formulir dikembalikan dan siap ikut ujian pada 1-2 Juli nanti,” jelasnya. Terkait dengan angka kelulusan tahun ini, terjadi kenaikan dari tahun lalu yang hanya 98,2 persen menjadi 99,25 persen. Padahal standar kelulusan tahun ini juga naik, dari 5,25 pada tahun lalu menjadi 5,5. “Kenaikan standar kelulusan ternyata memberi dampak positif. Para guru dan siswa bekerja keras sehingga hasilnya juga bagus. Meski memang hasil tersebut belum termasuk hasil UN ulang di Cimahi, tapi saya pikir tidak akan jauh dari (angka) ini,” jelas Wahyudin saat ditemui di ruang

kerjanya Jalan Dr Radjiman, Senin (15/6). Terkait sejumlah siswa yang nilainya belum lengkap, Wahyudin menegaskan tetap akan diumumkan. Pasalnya sedari kemarin malam berkas kelulusan sudah diserahkan ke kabupaten/kota masingmasing, dan tentu sudah sampai di sekolah. “Hanya mungkin nanti ada nilai yang kosong. Tugas sekolahlah yang menjelaskan kepada siswa terkait ketidaklengkapan nilainya,” kata Wahyudin. Di Kota Cimahi, tingkat kelulusan SMA Negeri mencapai 100 persen. sementara di SMA swasta ada 22 siswa yang tidak lulus. “Para siswa yang tidak lulus, bisa langsung mendaftarkan diri mengikuti Kejar paket C, karena pendaftarannya akan ditutup pada 18 Juni dan dilaksanakan pada 22 Juni, tetapi kalau mau ijazah SMA ya harus ikut sampai tahun depan lagi,” lanjut Asep. Ia juga mengatakan, pengumuman Paket C biasanya setelah sebulan dilaksanakan. Di Kabupaten Ciamis, pengumuman kelulusan UN tingkat SMK kemungkinan batal diumumkan Selasa ini, karena belum ada penjelasan dari Bandung. “Kami masih menunggu kabar, makanya kami belum bisa memberikan keterangan apa-apa soal UN SMK,” ujar Sekretaris Disdik Ciamis Drs H Asep Sudarman MPd kepada Tribun. Dari 4.801 peserta UN tingkat SMA di Ciamis menurut Asep hanya sembilan orang yang tidak lulus. “Kelulusan tingkat SMA mencapai 99,82%. Atau lebih tinggi dari target yakni 98,9%,” tandasnya. (ww/zz/sta)

rempak libur. Pada saat memasuki masa puncak liburan sekolah, kata Ellien tidak heran semua armada bus-nya laris digunakan oleh siswa-siswa maupun rombongan lain yang sedang liburan. “Pada saat masa puncak liburan, kita kadang suka bekerjasama dengan vendor-vendor rental kendaraan lain untuk sama-sama saling bantu memenuhi kekurangan mobil,” katanya. Umumnya penyewa sudah melakukan persiapan sejak jauh-jauh hari. Untuk masa libur yang waktunya dinilai strategis untuk digunakan liburan bahkan pesanan sudah jauh-jauh hari. Mialnya untuk mendaftar booking mobil untuk periode di Bulan Juli, itu booking mobilnya sudah dilakukan penyewa sejak Bulan Mei. “Bahkan untuk kebutuhan waktu di masa lebaran tanggal 20 September mendatang, kendaraan bus

yang kami miliki itu sudah habis dipesan sejak sekarang. Selama waktu tiga hari dekat lebaran itu booking kendaraan-nya udah penuh,” katanya. Setiap liburan panjang sekolah, masa puncak penyewaan biasanya terjadi di awal-awal. Pada Seminggu terakhir menjelang libur berakhir biasanya sudah sepi kembali. “Karena anaknya maupun orang tuanya sudah persiapan untuk masuk sekolah lagi,” katanya. Pada masa liburan ini, peningkatan penumpang juga terjadi di pesawat. Air Asia Bandung-Kualalumpur dan juga yang ke Singapura. Terjadi peningkatan sekitar 30 persenan. Bahkan untuk week end, load factor pesawat Air Asia bisa sampai penuh. “Peningkatan terjadi terutama di Hari Sabtu-Minggu,” kata Station Head AirAsia Indonesia Bandung Bangkit Adiwinanto. (mba)

Cici Paramida Langsung Syok dari halaman 1

wartawan. Ny Ita, tante Cici, yang didampingi Allu (kakak laki-laki Cici), mengatakan keponakannya masih terpukul akibat peristiwa itu. “Keluarga sendiri belum bisa ngomong banyak dengan dia. Kondisinya masih truma, syok. Tapi dia akan memberi keterangan langsung satu atau dua hari ke depan. Pokoknya kondisi fisiknya baik-baik saja,” kata Ita. Ita tidak bersedia menjawab pertanyaan informasi yang menyebut Cici-Ebi sudah pisah ranjang sejak dua pekan lalu. “Karena ini masalah rumah tanggga, Cici akan menjawab dalam satu dua hari ke depan. Saat ini Cici masih konsentrasi menangani kasus yang sedang dilaporkan di Polres Bogor,” kata Ita. Cici menikah dengan pengusaha asal Jawa Tengah tersebut di Makkah sambil menunaikan umrah, 12 Maret lalu. Perkawinan itu menuai kontroversi karena muncul kabar Ebi masih terikat perkawinan dengan istri ketiganya, Neni. Diperoleh informasi, sebelumnya Ebi berpamitan kepada Cici bepergian ke Semarang, Jawa Tengah,

Hakim Tolak Gugatan RS Omni dari halaman 1

tanya. Sementara itu, kuasa hukum dari pihak tergugat, Agus Wijaya, menyatakan, pihaknya sudah merasa cukup puas dengan putusan majelis hakim tersebut. “Putusan itu sudah cukup benar karena telah memenuhi rasa keadilan,” katanya. Seperti diketahui, pasien Abdullah Anggawi sempat dirawat di RS Omni Medical Center selama tiga bulan sejak 3 Mei 2007. Pada 5 Agustus 2008, pasien Abdullah Anggawi meninggal dan pihak rumah sakit tersebut menyatakan biaya perawatan untuk Abdullah Anggawi sebesar Rp 552,268 juta. Pihak RS Omni menyatakan bahwa pihak keluarga almarhum memiliki kewajiban yang belum dibayar sebesar Rp 427,2 juta karena Rp 125 juta sudah disetor sebagai uang muka. RS Omni, selain menuntut pembayaran sisa tagihan,

Eksteriornya Saja Habiskan Rp 300 Juta dari halaman 1

mobilnya pada final yang rencananya akan diselenggarakan di Jakarta pada 28 November mendatang. Menurutnya, pemilihan model Hummer sangat beralasan, karena selama ini pemenang The King biasanya menggunakan mobil jenis sedan. Untuk eksterior mobil modifikasi ini, Andre tak sayang mengeluarkan uang Rp 300 juta. Dan hasilnya memang luar biasa. Orang tidak akan mengira, mobil milik Andre itu merupakan Isuzu Panther pick-up. Seluruh body luar dan dalamnya memang tidak ada yang meninggalkan jejak kalau itu adalah Panther. “Hanya kuncinya saja yang masih menanda-

Sabtu (13/6), untuk mengurus usahanya. Rupanya Cici merasa ada kejanggalan. Ia kemudian berusaha mencari tahu keberadaan suaminya. Menolak Keluar Cici memperoleh informasi Ebi berada di kawasan Puncak. Saat ditelusuri, ternyata Ebi berada di sebuah vila bersama seorang wanita. Mobil Ebi diparkir tak jauh dari vila. Saat itu, Cici bersama kakaknya, Allu dan sopir, David, menggerebek vila tersebut. Ternyata Ebi dan seorang wanita kabur dengan mobilnya ke arah Jakarta. Aksi kejar-kejaran tidak bisa dihindarkan. Tepat di Jalan Raya Puncak, Cipayung, mobil Ebi bisa terkejar lantaran terjadi kemacetan lalu lintas dan lampu merah sedang menyala. Cici turun dari mobil dan

berusaha menghampiri mobil suaminya. Ia menggedor-gedor kaca mobil. Tanpa diduga mobil Ebi mundur dengan cepat hingga menabrak mobil Toyota Alphard yang ditumpangi Cici Paramida. Begitu mendapat ruang yang cukup, mobil Ebi tancap gas. Tak ayal, Cici yang berada di kanan mobil tersenggol dan jatuh di aspal. Pelipisnya berdarah, sedang pipi kanan bengkak. Selain itu tangannya lecet. “Karena adikku ditabrak, saya kejar sampai ke Gadog, Puncak. Mobil tersebut dapat kami kejar dan selanjutnya Ebi kami bawa ke polisi,” kata Allu seraya mengatakan belum dapat memberi keterangan secara lebih rinci. Setelah menjalani pemeriksaan intensif, sekitar pukul 20.30 semalam, Ebi

meninggalkan Polres Bogor. Saat dicecar pertanyaan, ia berusaha menampik semua tuduhan yang dialamatkan kepadanya, termasuk perselingkuhan. “Saya dijebak oleh seseorang sejak di Puncak. Saya tidak melakukan itu semua,” kilahnya sambil menutup mobilnya. Ebi juga bersumpah tidak menampar istrinya, Cici Paramida. Menurutnya, Cici itu terserempet mobilnya. Perempuan yang bersama Suhaebi dalam mobil diketahui bernama Ami. Ia meninggalkan Polres Bogor dalam waktu bersamaan. Kapolres Bogor AKBP Suntana mengatakan status Ebi sudah menjadi tersangka dengan tuduhan melanggar pasal 360 KUHP mengenai kelalaian yang mengakibatkan orang lain terluka (Persda Network/yon/coi)

Cekcok di Depan Rumah informasi bahwa Cici dan Ebi pisah ranjang. Belum jelas, apakah wanita yang bersama Ebi di Puncak tersebut merupakan pemicu pertengkaran pasangan suami istri yang baru menikah tiga bulan itu. Pengacara Zulhendri Hasan yang semula hendak mendampingi Ebi, menga-

takan wanita tersebut teman bisnis suami Cici Paramida. Ia tidak tidak bisa memastikan untuk kepeluan apa Suhaebi dan wanita tersebut berada di Puncak. Zulhendri kecewa kepada Ebi karena batal menggunakan jasanya sebagai penasihat hukum. Menurut Zulhendri, Ebi tidak konsisten. Semula Ebi meminta Zulhendri sebagai penasihat hukum sehingga datang ke Polres Bogor. Namun, setiba di kantor

polisi, Ebi batal minta bantuan Zulhendri. “Saya ke sini (Mapolres) karena dia SMS agar mendampingi. Tapi begitu sampai sini kok dibiarkan begitu saja,” katanya dengan nada tinggi. Merasa dipermainkan, Zulhendri segera meninggalkan Ebi. “Kalau tidak dihubungi saya tidak bakal ke sini. Padahal aturannya kan harus bikin surat kuasa untuk memenuhi syarat legal formal,” terangnya.(Persda Network/coi)

juga menuntut pembayaran bunga enam persen per tahun dari total tagihan. Namun, pihak keluarga pasien menolak membayar biaya tersebut. Pasalnya, pihak keluarga tidak menerima rekam medis dari Abdullah Anggawie tersebut, bahkan selama tiga bulan dirawat tidak pernah diberitahu riwayat penyakitnya. Sementara terkait kasus bayi kembar Jared dan Jayden Christophel, Direktur Utama RS Omni International, Alam Sutera, Tangerang, Bina Ratna, mengatakan semua dokter yang terkait dengan proses kelahiran bayi kembar itu diperiksa oleh Komite Medis. “Secara internal, kami sudah ada pertemuan dan sidang Komite Medis, untuk menindaklanjuti kasus Jared dan Jayden. Seperti apa yang terjadi, kita tunggu hasilnya,” kata Bina saat menggelar konferensi pers di RS Omni International, Senin (15/6) siang. Juliana, ibu bayi kembar itu, kemarin menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Ia ditanya penyidik dengan 25 pertanyaan. Dalam pemeriksaan hari

ini, kata kuasa hukum Juliana, Yulius Irwansyah, pihaknya juga menyerahkan barang bukti. Karena untuk kepentingan penyidikan dan kebenaran materila, Yulius tidak bisa menyebutkan barang bukti tersebut. Yulius menyebutkan pihak Polda juga telah memanggil saksi-saksi. Terpisah, Prita Mulyasari, terdakwa kasus dugaan pencemaran nama baik RS Omni International Alam Sutera, kembali menginjakkan kaki di Divisi Customer Care Bank Sinar Mas, lantai 20 Apartemen Riverside, Pluit, Jakarta Utara, Senin (15/6). Nasi tumpeng dan sambutan hangat rekan kerjanya jadi kejutan buat Prita setelah 32 hari absen. Namun istri Andri Nugroho ini belum sepenuhnya menjalankan tugas sebagai Kepala Bagian Customer Care. Prita hanya berada di kantor sekitar kurang lebih tiga jam. “Tadi anak buahnya bilang Bu Prita pulang sekitar pukul 10.00 WIB. Mungkin dia hanya masuk setengah hari,” ungkap Salijo, petugas sekuriti Bank Sinar Mas. Sehari sebelum masuk

kerja, Prita mengaku degdegan. “Saya sudah degdegan dari semalam. Saya kangen pada kantor dan pekerjaan saya,” kata Prita. Kejutan menyambut Prita terjadi saat ia keluar dari lift di lantai 20. Hendra Gunawan, Kepala Divisi Contact Center, didampingi Dani, Direktur Marketing Bank Sinar Mas, dan puluhan teman-temannya menyambut Prita dengan hangat. Prita kemudian digiring ke Kantor Kas Bank Sinar Mas yang ada di lantai G. Di tempat itu sudah ada sebuah tumpeng. “Kalau di atas, ruangannya kecil. Makanya tadi acara syukuran dipusatkan di sini,” ujar Salijo. Sembari menyerahkan potongan tumpeng, Dani mengaku senang karena seorang temannya bisa kembali bekerja.”Meski Sinar Mas sama sekali tidak mencampuri dan terkait dengan proses hukum yang tengah berlangsung, kami senantiasa berharap yang terbaik bagi Prita Mulyasari dan keluarganya,” kata Dani saat memberikan sambutan.(Persda Network/mun/kompas.com/ ant)

kan bahwa ini mobil Panther. Saya senang saja dengan konsep model Hummer,” ujar Andre kepada Tribun di Batununggal, Senin (15/6). Sebelum mengikuti ABT, Andre mengaku sudah empat kali merombak mobil biru yang merupakan simbol dari bengkel modifikasi yang dibukanya sejak 2005 itu. Bahkan, semua aksesori mulai dari sasis, body, merupakan hasil buatan bengkelnya. Hanya velg Devino yang dibalut ban Toyo yang merupakan produk luar. Perbedaannya yang ekstrim, yaitu body conversion, crazy motorized, custom hand-made pinstriping, ultra blingz suspension system dan seluruh cover mesinnya yang di-chrome, serta mesinnya yang di-engine swap dengan mesin dari produk General Motor

dengan kapasitas 6silinder tipe 250 C.U. Desember tahun lalu, mobil itu pun dibawa ke Malaysia untuk menghadiri Extreme Car Show. “Hanya mobil satusatunya yang berasal dari Indonesia, karena pihak Malaysia yang memilih langsung,” lanjut pria berkacamata ini. Pada kontes modifikasi ABT, Andre tidak hanya mendapatkan gelar The King ABT, tetapi berhasil membawa 11 piala dengan berbagai kategori, seperti interior dan sound. Setelah menjadi The King, Andre hanya berharap, seharusnya ada apresiasi yang lebih lagi terhadap hasil seni di Indonesia. Ia mencontohkan, pihak tourism Malaysia sangat support dengan even-even modifikasi. Tidak seperti di Indonesia yang kurang

memerhatikan. “Waktu mobil saya ke Malaysia, pihak mereka tidak ada masalah, tetapi yang ribet justru di sini,” ujarnya seraya menggerutu. Untuk final di Jakarta, pria berusia 25 tahun ini juga akan melakukan perombakan modifikasi mobilnya itu. “Saya akan merombak sebanyak 90 persen, tetapi saya belum bisa memberitahu seperti apa rombakan yang akan dilakukan. Lihat saja nanti,” jelas Perombakan itu akan dilakukan di bengkelnya, Signal Custom Built, yang terletak di Jalan Jakarta No 50, Bandung. Berbekal perombakan terbarunya itu, Andre optimistis bisa memenangkan The Battle di Jakarta nanti. Ia sudah menyiapkan beberapa konsep untuk menghadirkan tampilan yang berbeda. (*)

dari halaman 1


12 SELASA, 16 JUNI 2009

JALAN ACEH

Bayi Tien Menangis Diajak Demo

TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA

TUNTUT BERJUALAN - Pedagang yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Sultan Agung melakukan aksi di depan gedung DPRD Kota Bandung, Senin (15/6). Mereka menuntut Pemkot Bandung agar bisa kembali berjualan di Jalan Sultan Agung.

PULUHAN pedagang yang tergabung dalam Paguyuban Pedagang Sultan Agung (PPSA) mendatangi gedung DPRD Kota Bandung di Jalan Aceh, Senin (15/6). Para pedagang wanita membawa serta anaknya, bahkan Tien (28) membawa bayinya yang berusia empat bulan. Tien, penjual gorengan itu ikut orasi berteriak-teriak minta agar dewan menolong rakyat yang membutuhkan bantuan. “Kami bukan minta modal tapi minta diizinkan dagang, kami bukan pencuri kenapa tiap hari dikejar-kejar Satpol

PP,” teriak Ny Tien. Teriakan Ny Tien membuat kaget bayi dalam gendongannya hingga menangis sejadi-jadinya dan membuat iba para pengunjukrasa lainnya. Para pedagang dipimpin Boby Rahmadi diterima Ketua Komisi B Endrizal yang mempertemukan mereka dengan Camat Bandung Wawan Wahidin. Wawan mengatakan, jika pedagang ingin ditata dan diizinkan berjualan trotoar Jalan Sultan Agung harus ada persetujuan Wali kota Bandung. (tsm)

CIPATAT

Kepulangan Jenazah TKW Simpang Siur

KELUARGA yang menanti jenazah Onis binti Dadi (44) warga Kampung Cijati RT 03/ 13 Desa Sarimukti Kecamatan Cipatat Kabupaten Bandung Barat, masih merasa bingung. Kepulangan jenazah Onis yang dilaporkan tewas akibat gantung diri di rumah majikannya di 34 A Lane 13 Oya Road Sibu Sarawak Malaysia, Selasa (26/5) itu hingga kemarin masih simpang siur. Adik korban, Anah (38) mendengar dari Konsulat Jenderal

Republik Indonesia bahwa jenazah kakaknya akan dipulangkan Rabu (17/6) namun dari keterangan pihak Desa Sarimukti jenazah akan dipulangkan Kamis (18/ 6). “Kita bingung dan belum tahu pasti pak kabar kepulangan kakak saya,” tutur Anah. Sekretaris Desa Sarimukti Asep, mendapatkan kabar bahwa jenazah akan dipulangkan pada Kamis (18/6). Seperti diberitakan Tribun sebelumnya, sudah 20 hari jenazah berada di Malaysia. (fam)

Chandra Cegat Mobil Kapolsek 600 Instansi Gunakan Tenaga Nuklir BANDUNG, TRIBUN Kepala Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) As Natio Lasman mengatakan pemanfaatan tenaga nuklir di Jabar mencapai 600 instansi, yakni untuk bidang kesehatan mencapai sekitar 300 izin dan bidang industri sekitar 300 izin yang dikeluarkannya. Pihaknya melakukan kerjasama dengan Pemprov Jabar untuk lebih meningkatkan pengawasannya, terutama untuk mengantisipasi munculnya pemanfaatan tanpa izin. “Kita juga melakukan kerjasama dengan asosiasi-asosiasi profesi untuk mengantisipasi yang ilegal itu,” kata As saat ditemui

wartawan usai melakukan pertemuan dengan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan di Gedung Sate, Senin (15/6). Menurut As, Bapeten secara rutin melakukan pengawasan pemanfaatan tenaga nuklir yang mencakup proteksi dan keselamatan radiasi bidang radiologi diagnostik dan intervensional, pengawasan terhadap peman-

DIAWASI BAPETEN

Pemanfaatan tenaga nuklir Pemanfaatan zat radioaktif dan Sinar-X Hasil samping penambangan.

faatan zatradioaktif dan Sinar - X di area pertambangan mineral dan batu bara, serta pengawasan terhadap hasil samping penambangan (TENORM - Technology Enhance Naturally Occuring Radioactive Material). “Semuanya dilaksanakan untuk menjamin keselamatan dan keamanan pekerja, masyarakat dan lingkungan dari potensi bahaya radiasi,” jelasnya. Gubernur Jabar Ahmad Heryawan mengatakan, Pemprov Jabar sangat mendukung pembangunan yang menggunakan kemajuan teknologi, namun tetap harus memperhatikan keselamatan dan kelestarian lingkungan. (ddh)

Polisi Ringkus Dua Kawanan Pencopet di Angkot Mereka bilang baru dicopet di dalam angkot. Pelakunya lebih dari dua orang. AKP EKO LISTIONO Kapolseka Babakan Ciparay

BANDUNG, TRIBUN Para penumpang angkutan kota di Bandung sebaiknya berhati-hati ketika ada penumpang lain, biasanya pria, yang kejang-kejang karena kram atau kakinya kesakitan. Bisa jadi pria tersebut adalah anggota kawanan pencopet. Berkat kesigapan korban yang lapor ke polisi, satu kawanan copet berhasil dibekuk. Chandra (34) dan kakaknya, Hermilis (36) yang menjadi korban pencopetan

Kurikulum Jangan Berlebihan

DOKUMENTASI

SETO MULYADI

PSIKOLOG anak Seto Mulyadi mengatakan, ada beberapa anak yang takut ke sekolah. Untuk menyelamatkan anak tersebut, home schoolling (sekolah di rumah) dapat dijadikan alternatif terbaik. Menurutnya anak berhak mendapatkan suasana belajar yang menyenangkan baik secara sosial maupun psikologi. Lewat home schoolling anak tetap mendapatkan ijasah melalui ujian persamaan paket A, B dan C. “Dalam menerapkan kurikulum di sekolah yang diatur oleh dinas pendidikan masing-masing, tidak usah berlebihan sehingga anak tidak kehilangan waktu untuk pengembang-

an diri. Tes baca tulis hitung (calistung) untuk masuk SD favorit itu tidak dibenarkan karena saat TK bukan waktunya belajar untuk calistung tapi untuk bermain dan berteman banyak serta untuk mengembangkan emosi dan kreativitas,” ungkap Kak Seto sapaan akrabnya dalam sebuah acara di Hotel Papandayan, Jalan Gatot SubrotoBandung, Minggu (14/6). Penekanan kecerdasan kognitif pada anak tidak boleh dilakukan pada saat anak duduk di Taman Kanak-kanak, tapi harusnya dilakukan saat mereka duduk di bangku Sekolah Dasar. (tt)

Maman Khawatir Bencana Susulan

Angin Puting Beliung Terjang Kampung Sapan

BANDUNG, TRIBUN - Pascaperistiwa angin puting beliung di Kampung Sapan RW 05, O7, 11 dan RW 13 Desa Sumbersari, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, warga masih berbenah memperbaiki rumahnya yang rusak. Untuk meringankan beban warga yang rumahnya rusak, didirikan posko serta dapur umum. Maman (60), warga yang menjadi korban angin puting beliung ikut memperbaiki rumahnya yang rusak akibat terjangan angin tersebut. Rumahnya sebagian rusak terutama bagian atap. Karena tidak semua rusak, ia dan keluarga masih bisa memanfaatkan sisi rumah yang lain untuk tempat tinggal. Maman tidak menyangka akan

Kita tidak tahu akan seperti ini. Kejadiannya cepat sekali, tahu-tahu rumah saya dan rumah-rumah lain rusak. Semoga jangan ada lagi kejadian seperti ini. tertimpa bencanaangin puting beliung. Saat kejadian, beruntung ia dan keluarga bisa selamat. Setelah kejadian ini, Maman masih sedikit trauma. Ia khawatir akan datang lagi angin yang sama. “Kita tidak tahu akan seperti ini. Kejadiannya cepat sekali,

tahu-tahu rumah saya dan rumah-rumah lain rusak. Semoga jangan ada lagi kejadian seperti ini. Cukup sekali ini saja,” kata Maman saat ditemui, Senin (15/6). Setelah kejadian ini, Maman dan warga lain berharap ada perhatian dari pemerintah Kabupaten Bandung untuk ikut membantu perbaikan rumah mereka yang rusak akibat tiupan angin puting beliung. Sementara itu, pasca-kejadian, warga mendirikan posko dan dapur umum sebagai bentuk solidaritas terhadap warga yang rumahnya rusak akibat tiupan angin. Sebanyak kurang lebih 130 rumah rusak berat dan ringan akibat angin puting beliung yang terjadi Minggu (14/6) kemarin. (tif)

nekat menghentikan mobil milik Kapolseka Babakan Ciparay AKP Eko Listiono. Eko yang saat itu mengenakan seragam kemudian menepikan mobilnya. Peristiwa tersebut terjadi di daerah Sumbersari, Minggu (14/6) siang sekitar pukul 14.30. “Saat itu saya mau ke kantor dari Polres Bandung Barat. Tiba-tiba mobil saya ada yang nyegat,” kata Eko kepada wartawan, Senin (15/6). “Mereka bilang baru dicopet di dalam angkot. Pelakunya lebih dari dua orang,” tambahnya. Chandra mengatakan, uang sebesar Rp 2,5 juta milik kakaknya yang disimpan di dalam tas raib. Itu disadari saat mereka turun dari angkot di dekat Sumbersari. “Saya langsung mengajak mereka ke arah Pasirkoja untuk mencari pelaku,” imbuhnya.

Di dekat Perempatan Pasirkoja, korban melihat dua pria yang menyeberang jalan. Melihat dua orang itu, korban berteriak bahwa mereka lah pelakunya. Tak mau buruannya kabur, Eko langsung mengejar para pelaku. Saat akan naik ke dalam taksi, keduanya bisa ditangkap meski seorang pelaku melawan. Kedua orang yang ditangkap itu adalah Amir (33) dan Daniel (21). Amir yang merupakan otak pelaku perbuatan tersebut tidak membuka mulut siapa saja teman-temannya. Namun tidak demikian dengan Da-

SUBUH ZUHUR 04.43 11.50

niel. Kepada polisi ia memberitahu rumah kontrakan tiga pelaku lain. “Malam itu kami melakukan pengejaran. Dan tiga pelaku lain dapat dibekuk beserta barang bukti uang Rp 2,5 juta,” tutur Eko. Tiga pelaku lain yang ditangkap adalah Agus (22), Dayat (33), dan Evan (21). Dari lima orang pelaku, polisi lalu mendapat dua nama lain pelaku pencopetan telepon genggam di angkutan kota. Mereka adalah Tomi Maulana (22) dan Muzani (25). Dari keduanya didapat lima ponsel hasil pencurian. (tis)

ASAR MAGRIB ISYA 15.11 17.42 18.57


Super Ball Selasa, 16 Juni 2009

Halaman 17 13

SELEBRASI - Striker Spanyol, Fernando Torres, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Skotlandia pada Piala Konfederasi 2009 di Stadion Royal Bafokeng, Rustenburgo, Afrika Selatan, Senin (15/6) dini hari.i

SELANDIA BARU 0

VS

AP PHOTO/PAUL WHITE

5 SP ANY OL SPANY ANYOL

Rapor Pemain SELANDIA BARU

Live on TV SPANYOL VS IRAK Rabu (17/6) pukul 21.00 WIB AFSEL VS S BARU Kamis (18/6) pukul 01.30 WIB

INILAH fakta terbaru dari Timnas Spanyol; 33 partai tak terkalahkan! Korban terakhir Tim Matador adalah Selandia Baru. Tak tanggung-tanggung, jawara Eropa ini membabat Selandia Baru dengan skor telak 5-0 pada partai peratama Grup A Piala Konfederasi di Stadion Royal Bafokeng, Rustenburgo, Afrika Selatan, Senin (15/6) dini hari. Kemenangan ini makin sempurna dengan torehan Fernando Torres. Bomber Spanyol ini melesakkan hattrick alias trigol hanya dalam tempo 17 menit. Ia pun terpilih sebagai Man of the Match. “Ini adalah hattrick keduaku untuk Spanyol. Ini membuatku sangat bangga. Saya ingin berterima kasih kepada penonton Afrika Selatan, terutama yang menyambutku malam ini. Hattrick ini untuk mereka,” kata Torres dikutip Goal. Torres mengawali pesta gol di menit keenam. Setelah menerima umpan datar dari Cesc Fabregas, ia langsung melepaskan tembakan plessing ke sudut kiri atas gawang tanpa mampu dihalau kiper Glenn Moss. Spanyol terus menekan. Kekompakan dan keserasian pergerakan pemain di semua lini

Ulasan Herbert

Belakang Buruk UNTUK sementara kami kalah selama 25 menit dari tim terbaik dunia dan kami benar-benar terhukum dengan kejadian ini. Kami tidak terkejut dengan hasil pertandingan ini karena mereka memang tim favorit juara. Tapi saya tidak habis pikir dengan performa pertahanan kami. Tapi bagaimana pun, kami melakukan peningkatan di babak kedua dan mencipatkan beberapa peluang. Tapi kami tidak bisa bangkit karena banyak kesalahan individu yang dilakukan. Kami masih berharap bisa mendapatkan keberuntungan di pertandingan selanjutnya di Grup A. (cen) *) Ricki Herbert, Pelatih Selandia Baru, dikutip goal.com

membuat irama permainan Matador tak terbaca tapi indah dilihat. Superioritas jawara Eropa ini tak lepas dari peran para gelandang kreatif meskipun harus kehilangan jenderal lapangan tengah Andres Iniesta karena cedera. Kuartet Xavi Hernandez, Xabi Alonso, Cesc Fabregas, dan Albert Rieira bermain taktis dengan umpanumpan pendek. Serangan Spanyol makin hidup dengan overlapping yang dilakukan bek kiri Joan Capdevilla. Striker David Villa juga tampil brilian untuk membuka ruang dan menciptakan peluang. “Kami berharap menang, tetapi tidak dengan lima gol. Selalu menyenangkan bermain dengan rekan setim seperti Xavi Hernandez dan David Villa yang memiliki kualitas hebat,” puji Torres kepada rekan setimnya. Selandia Baru belum bangkit ketika Torres menggandakan keunggulan menit 14 meneruskan umpan Villa. Torres hanya membutuhkan tiga menit untuk memastikan gol ketiga. Kali ini, striker Liverpool ini membobol gawang Moss setelah menanduk

umpan silang Capdevilla. “Torres terlibat langsung dalam pertandingan sejak awal. Dia juga dengan mudah dan meyakinkan mampu mencetak tiga gol,” kata Pengamat Teknik FIFA, Holger Osieck, dilansir situs resmi FIFA. Keunggulan 3-0 belum memuaskan Spanyol. Mereka tak memberi ampun lawannya dan seperti ingin mengajarkan cara bermain indah. Menit 23 Spanyol mencetak gol keempat melalui sontekan ringan Fabregas setelah menerima umpan Capdevilla yang merangsek hingga ke kotak penalti. Saat babak kedua baru berjalan dua menit, Spanyol kembali membobol gawang Selandia Baru. Gol bermula dari kesalahan bek Andy Boyens mengantisipasi umpan silang Torres. Bola kemudian bergulir ke kaki Villa yang langsung mengirimnya ke sudut kiri gawang. Gol tersebut sekaligus menjadi penutup pesta perdana Spanyol di Afrika Selatan. Spanyol pun menempati posisi puncak klasemen Grup A dengan poin tiga. Disusul Afsel dan Irak dengan poin satu setelah bermain imbang 0-0 dan

Selandia Baru di posisi empat. Kemenangan Spanyol inipun semakin menambah sejarah pahit Selandia Baru. Pada 1997, Spanyol yang menempati ranking pertama FIFA menghajar juara Oceania ini 130 di Piala Dunia U-17. Dua kemenangan berikutnya akan meloloskan Spanyol ke babak semifinal sekaligus menyamai rekor Brasil yang tak terkalahkan dalam 35 laga pada periode 1996-1999.(Persda Network/cen)

Data Pertandingan Selandia Baru 0-5 Spanyol Gol: Torres 6', 14', 17', Fabregas 24', Villa 47 Stadion: Real Bafokeng, Rustenburgo Wasit: Coffi Codjia

Statistik Pertandingan S Baru Statistik Spanyol Te n d a n g a n 8 21 e ga w ang 3 gaw 8 Tend kke 2 7 Tend sudut Pelanggaran 6 8 Offside 2 5 Penyelamatan 3 3 Penguasaan 41% 59%

pencetak hattrick tercepat versi FIFA mengalahkan rekor mantan penyerang Liverpool, Vladimir Smicer, pada tahun 1997. “Pencapaian yang terakhir ini membuat saya makin percaya diri. Saya akan mendedikasikan semua yang saya miliki untuk negara saya dan terus berusaha memberikan kemenangan,” kata Torres dikutip FIFA.com. Dalam urusan top scorer, Torres tampaknya akan bersaing dengan tandemnya, David Villa, yang lihai menjebol gawang lawan. Menghadapi Selandia Baru, Villa menyumbangkan satu

Tak Tertipu

AP PHOTO/PAUL WHITE

SUNDUL - Striker Spanyol, Fernando Torres (tengah), menyundul bola yang berbuah gol ketiga ke gawang Selandia Baru. gol. Namun tak ada kesan persaingan dalam diri kedua bomber Spanyol ini. Faktanya

SPANYOL Casillas 7 7:: Tampil sabar dan melakukan satu penyelamatan gemilang dari tendangan bebas. Sergio Ramos 7 .5: Membantu 7.5: penyerangan dengan bagus dan memberikan dampak bahaya. Raul Albiol 6.5: Bergerak terlalu cepat dan sangat menguras energinya. Puy ol 7 Puyol 7:: Tampil sangat percaya diri hingga kadang ikut menyerang. Capdevila 8: Bekerja sangat luar biasa, memberikan umpan luar biasa, dan berpindah posisi dengan Riera. Xa vi 7 Xavi 7:: Menjaga bola lalu berpindah, pergerakannya membingungkan. Alonso 6.5: Melakukan sedikit kesalahan tapi secara umum penampilan cukup bagus. Fabregas 8.5: Bekerja sangat luar biasa, mencetak gol, dan memberikan assist penting. Riera 8: Pandai memanfaatkan peluang dan menerobos celah kosong. Villa 7 .5: Kuat menyerang 7.5: meskipun masih ada yang perlu dikoreksi darinya. Torres 9: Bermain sangat cemerlang. Gol pertamanya menjadi penentu kemenangan selanjutnya. Pengganti: Cazorla/53' Xavi 6.5: Bekerja cukup lumayan di posisi winger dan memiliki peran sentral. Arbeloa/53' Ramos 5: Kiprahnya dalam permainan masih minim. a/69' TTorres orres 6.5: Cukup Silv Silva/69' maksimal setelah lama tak bermain karena cedera

Ulasan Del Bosque

Menuju Gelar Top Scorer PREDIKSI Fernando Torres bakal menjadi top scorer atau pencetak gol terbanyak di Piala Konfederasi FIFA 2009 ini semakin menguat. Di laga perdana, striker yang merumput di Liga Inggris bersama Liverpool itu langsung mengumpulkan tiga gol. Ini tentunya menjadi modal awal yang bagus. Bahkan Torres mencetak sejarah baru di Timnas Spanyol dengan mencetak hattrick tercepat dalam waktu 17 menit. Ia mematahkan rekor terbaik yang pernah dicapai Timnas Spanyol sejak tahun 1949. Torres juga tercatat sebagai

Moss 7 7:: Statistik berbicara dia sangat sedikit melakukan penyelamatan tapi ini bukan karena kesalahannya melainkan pemain belakang. Mulligan 3: Mengawali penampilan dengan baik tapi sangat cepat hilang konsentrasi; membiarkan Capdevila lepas. Boyens 4.5: Matanya tak mampu melihat pergerakan pemain lain Elliott 4.5: Pemain bertahan yang menemui pekerjaan sulit dengan posisi kaki sejajar. Lochhead 5: Sering melakukan penyelamatan terhadap Torres tapi dia bekerja sendirian. Ber Berttos 5: Terlalu luas menguasai bola. Vicelich 3.5: Berlari membawa bola dengan bagus tapi sering hilang posisi. Br o wn 4.5: Tampil tenang tapi Bro tidak mampu membawa bola ke depan Brockie 6: Cukup menunjukkan penampilan bersinar hingga akhirnya diganti. Smeltz 6.5: Kadang melakukan pergerakan yang membahayakan tapi tak satupun mendukungnya. Killen 5: Jarang melakukan tindakan penting untuk memberikan dampak bahaya. Pengganti Christie/27' Brockie 4: Sering melakukan kesalahan James/7 6' Smeltz 5.5: Cukup James/76' memiliki partisipasi Bright/8 4' Killen 4: Tak banyak Bright/84' berperan

mereka mampu bekerjasama dengan baik dengan menepikan ego pribadi. (Persda Network/cen)

KAMI seharusnya tak boleh terlalu larut menanggapi kemenangan ini. Kami juga tak boleh berpikir kami adalah tim terbaik karena pertandingan ini sangat tidak berimbang. Kami tidak ingin tertipu dengan situasi ini. Kami harus berkaca tentang bagaimana cara kami bermain saat menghadapi lawan. Di babak pertama, kami memang bermain bagus. Namun di babak kedua, kami gagal mempertahankan performa. Pertandingan selanjutnya masih lebih berat. Kami tidak boleh bergembira dengan apa yang diraih (cen) dari Selandia Baru.(cen) *) Vicente Del Bosque Bosque, Pelatih Spanyol, dikutip fifa.com


14

SELASA 16 JUNI 2009

Jaya Siap Laporkan Kinerja Tim

BANDUNG, TRIBUNSetelah tuntas melakoni Liga Super Indonesia dan Copa Indonesia 2008-2009, dalam waktu dekat pengurus Persib akan mengevaluasi prestasi tim besutan Jaya Hartono tersebut. Jaya sendiri menegaskan kesiapannya untuk melaporkan kinerja tim Maung Bandung selama satu musim ini. “Saya sudah siap untuk melaporkan kinerja tim. Justru sekarang ini saya masih menunggu panggilan dari pengurus untuk membahas soal evaluasi itu,” ujar Jaya, Senin (15/6). Jaya mengungkapkan, dirinya telah memiliki catatan mengenai

Saya sudah siap untuk melaporkan kinerja tim. Justru sekarang ini saya masih menunggu panggilan dari pengurus untuk membahas soal evaluasi itu. JAYA HARTONO Pelatih Persib Liga Super kinerja satu persatu pemain. Jika nanti digelar rapat evaluasi, dirinya juga akan merekomendasikan sejumlah nama pemain yang layak dipertahankan untuk musim depan. Namun saat disinggung siapa saja pemain yang layak dipertahankan itu, pelatih berkumis tebal ini enggan menyebutkannya. “Ada deh, nanti pada saatnya bisa diketahui. Yang jelas sekarang belum bisa,

Lebih Cepat Lebih Baik RAMPUNGNYA keikutsertaan Persib di Liga Super Indonesia dan Copa Indonesia, otomatis membuat tim besutan pelatih Jaya Hartono ini bubar dengan sendirinya. Sebab pemain dan pelatih hanya dikontrak satu tahun dan secara tertulis kontrak ini berakhir kemarin atau 15 Juni 2009. Meski baru dibubarkan tapi para pemain berharap pengurus Persib segera memutuskan keikutsertaan tim Maung Bandung di musim depan, sekaligus merekrut pemain yang diminati. Tentang hal ini Siswanto menilai lebih cepat lebih baik. “Saya kira, lebih cepat, lebih baik. Mumpung para pemain belum ada yang dikontrak oleh tim lain. Lagipula kalau persiapannya lebih panjang, saya kira ini bagus untuk Persib,” ujar Siswanto,

Senin (15/6). Siswanto mengungkapkan, hingga kini belum ada satu pun klub yang mendekatinya. Begitu pun sepengetahuannya, para pemain Persib lainnya pun belum ada yang didekati tim lain. Namun kondisi ini diperkirakannya tak akan berlangsung lama. Sriwijaya FC misalnya, sudah ancang-ancang sejak sekarang untuk membidik sejumlah pemain. Sebab tim asal Kota Palembang itu telah mengontrak Rahmad Darmawan sebagai pelatih untuk dua musim kompetisi ke depan. Siswanto mengaku untuk musim depan dirinya akan memprioritaskan Persib. Namun kata Siswanto, dia akan melihat keseriusan Persib dalam menghadapi kompetisi musim depan. (san)

evaluasinya aja belum,” tutur Jaya. Jaya juga enggan berspekulasi mengenai karier kepelatihan selanjutnya. Menurutnya, secara pribadi ia masih ingin menangani Persib tapi itu semua tergantung dari manajemen Persib sendiri. Meski begitu pelatih yang membawa Persib bercokol di peringkat ketiga Liga Super Indonesia 2008-2009 ini disebut-sebut sudah didekati sejumlah klub untuk dipinang menjadi pelatih klub yang bersangkutan. Namun tentang hal ini, Jaya lagi-lagi enggan berkomentar. Terkait soal evaluasi tim, sebelumnya Manajer Persib Jaja Soetardja menegaskan, pada pekan ini dirinya akan menyerahkan laporkan pertanggungjawaban tim selama setahun kepada Ketua Umum Persib Dada Rosada. Namun hingga kemarin belum terlihat ada tanda-tanda soal ini. Ketua Umum Persib H Dada Rosada sebelumnya juga menegaskan, evaluasi akan digelar dalam waktu dekat. “Lebih cepat, lebih baik,” ujar Dada. Namun kapan waktunya hingga kini masih belum jelas.(san)

TRIBUN JABAR/DENI AHMAD FAJAR

SIAP EVALUASI - Pelatih Persib Jaya Hartono (kedua dari kiri) didampingi tiga asistennya, berfoto bersama sebelum menggelar latihan, beberapa waktu lalu. Tim pelatih Persib di bawah komando Jaya siap menggelar evaluasi sekaligus melaporkan kinerja Persib selama mengikuti kompetisi Liga Super dan Copa Indonesia.

Nova Diincar Persema dan Arema BANDUNG, TRIBUN-Stoper Persib Nova Arianto mengaku dirinya tengah diincar oleh dua tim asal Kota Malang yaitu Persema dan Arema. Persema dan Arema kini tengah bersaing untuk mendapatkan defender berkepala plontos ini. “Ada dua tim yang berminat untuk mengontrak saya yaitu Persema dan Arema. Mereka ingin memakai saya untuk kompetisi musim depan, tapi saya masih belum bisa memutuskannya dalam waktu dekat ini,” kata Nova, Senin (15/6). Selepas kontraknya bersama Persib habis pada akhir bulan Juni ini, Nova menyatakan belum bisa menentukan masa depannya. Tapi Vava, demikian pemain ini biasa disapa, tetap akan memprioritaskan Persib sebagai tim yang akan dibelanya musim depan. “Saya tetap akan mengutamakan Persib. Tapi itu pun bergantung dari manajemen baru yang akan dibentuk seusai evaluasi nanti. Jika orang-orangnya bersimpatik, maka saya akan tetap

di Persib. Saya sih masih berharap Pak Haji Umuh tetap berada di manajemen tim Persib musim depan,” harapnya. Nova masih memprioritaskan Persib dengan alasan, selama dua tahun kebersamaannya bersama tim Maung Bandung, banyak hal yang membuatnya

kerasan. Suasa kekeluargaan di tim Persib serta bobotoh kepada tim Maung Bandung, diakui Nova sebagai daya tarik tersendiri yang tidak ditemukan di tim lain. Selain Persema dan Arema, Nova juga disebut-sebut didekati Persebaya Surabaya. “Tapi mereka sampai saat ini belum mengontak saya. Baru Persema dan Arema yang menghubungi saya,” katanya. (gan/tor)

NOVA ARIANTO TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN


15 SELASA, 16 JUNI 2009

Dandim Surati Panwas CIMAHI, TRIBUN - Komandan Kodim 0609 Letnan Kolonel Kavaleri Yanuar Adil melayangkan surat kepada Panitia Pengawas (Panwas) Pemilihan Presiden tingkat Kota Cimahi terkait adanya spanduk dan baliho capres yang dipasang di tanah milik TNI AD. Sudah lima hari spanduk dan baliho itu berada di taman segitiga di pertigaan Jalan Gedung Empat, Jalan Sriwijaya, dan Jalan Gandawijaya. “Barusan saya keliling cek lagi, spanduk dan baliho tersebut masih ada,” ungkap Yanuar, Senin (15/6). Menurut Yanuar tindakan yang dilakukannya dengan mengirimi Panwas surat karena pihak Panwas yang berhak untuk menegur tim sukses pasangan masing-masing untuk menurunkannya. “Kita sudah

Spanduk dan Baliho Pilpres Dipasang di Tanah TNI terima surat perintah dari Komandan Korem dan Panglima Kodam III perihal pelarangan pemakaian fasilitas TNI untuk kampanye, seperti tidak diperbolehkan memakai kendaraan TNI, kantor, dan tanah,” ujarnya. Yanuar menegaskan di taman segitiga depan mal tersebut sudah jelas terpampang pelang dengan tulisan bahwa tanah ini milik TNI AD. “Komitmen kita menjaga netralitas,” tandasnya. Pihaknya beralasan jika

Panwas dan tim sukses belum juga menurunkan spanduk dan baliho, hal ini dianggap sebagai pelanggaran. “Mekanisme sudah saya tempuh. Jika ada pertanyaan dari masyarakat, sekarang tinggal menunggu langkah panitia pengawas selanjutnya,” kata Yanuar. Di taman segitiga depan Cimahi Mall ada spanduk pasangan MegaPro dan Baliho JK-Wiranto. Sementara di jalan protokol tak jauh dari Gedung TNI juga terpasang baliho JK-Wiranto. “Saya tidak tahu kapan mereka memasangnya. Jika minta izin tentu sudah saya larang sebelumnya,” cetus Yanuar, sembari menyebutkan pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan KPU di tiga wilayah. Terpisah, Ketua Panwas Pilpres 2009 Kota Cimahi

Zaenal Abidin juga melarang keras adanya pemasangan spanduk di jalan protokol, seperti Jalan Jenderal Amir Mahmud dan ruas jalan protokol lainnya. Sementara itu untuk pengamanan jalannya Pilpres 2009, Dandim 0609 Kabupaten Bandung sudah menyiapkan tiga Satuan Setingkat Peleton (SST). (fam)

Bantuan Pengamanan TNI untuk Pilpres Satu peleton Zipur III untuk Kabupaten Bandung Satu peleton Kodim 0609 untuk Kota Cimahi Satu peleton Armed IV untuk Kabupaten Bandung Barat

Alat Peraga Masih Dipaku di Pohon BANDUNG, TRIBUN - Tim sukses pasangan SBY-Boediyono belum mengajukan izin pemasangan alat peraga kampanye ke Dinas Pertamanan (Distam) Kota Bandung. Sementara pasangan Mega-Pro mengajukan izin 10 buah dan pasangan Jk-Win mengajukan 20 buah. Menurut Sekretaris Dinas Pertamanan (Distam) Kota Bandung Arief Prasetia, kemungkinan besar jumlah baliho di lapangan, baik Mega-Pro maupun JK-Win, lebih dari jumlah izin yang diajukan. Arief menyesalkan masih banyak tim sukses memaku alat peraga di pohon, padahal tim sukses itu orangnya masih sama dengan tim sukses pada Pilgub, Pilwalkot dan Pilleg yang sudah diberitahu bahwa dipaku di pohon melanggar aturan. Arief menilai kemungkinan masih terjadinya pelanggaran memaku di pohon karena kurangnya komunikasi tim sukses dengan tenaga sukarela di lapangan. Arief mengatakan, mengurus izin memasang baliho maupun spanduk sangat mudah, yaitu hanya menyerahkan surat pengan-

tar dari KPU dan membuat surat mencantumkan jumlah alat peraga dan lokasi pemasangan. “Jika kesulitan membawa alat peraga ke Dinas Pertamanan, tak perlu dibawa alat peraganya tapi mengambil stiker sebagai pengganti dari Distam,” ujar Arief. (tsm)

Maksimal 800 Pemilih di TPS

TRIBUN JABAR/FERRI AMIRIL

MELANGGAR - Spanduk dan baliho capres-cawapres dipasang di jalan protokol dan tanah milik TNI AD di Kota Cimahi. Ketua Panwaslu menegaskan bahwa lalan protokol harus bebas dari spanduk dan baliho. Foto diambil Senin (15/6)

SUMEDANG, TRIBUN - KPU Sumedang mengurangi jumlah TPS pada Pilpres nanti. Sebelumnya ada 2.221 TPS pada pemilu legislatif (pileg), namun pada Pilpres menjadi 2.182 TPS atau berkurang 39 TPS. Pengurangan TPS terjadi di lima dari 26 kecamatan merupakan pelaksanaan regrouping. “Jumlah pemilih di setiap TPS pada Pilpres maksimal 800 orang, sebelumnya jumlah pemilih itu maksimal 500. Sehingga, jumlah TPS menjadi berkurang,” kata Ketua KPU Sumedang Asep Kurnia, Minggu (14/6). Jumlah pemilih di Sumedang bertambah. “Tapi karena

maksimal pemilih di TPS mencapai 800 orang maka mengakibatkan TPS berkurang,” ujarnya. Menurutnya, regrouping ini sesuai Surat KPU Jawa Barat nomor 682/KPU-JB/VI/2009 5 Juni 2009, yang mengacu pada Peraturan KPU nomor 14/2009 bahwa setiap TPS maksimal 800 pemilih. “Pengurangan TPS itu terjadi di lima kecamatan,” katanya lagi. Penataan ulang TPS digarap PPK karena selain lebih dekat, juga tahu persis tentang jumlah pemilih setempat, kondisi masyarakat, geografis maupun jarak tempuh ke TPS. (std)

INFO IKLAN

PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI :

PHONE. 7334977 - 80 / FAX. 7334987


16 SELASA, 16 JUNI 2009

Giliran MUI Disambangi JK Amidhan: Ini Tidak Terkait Dukung-Mendukung

KOMPASCOM/DHONI SETIAWAN

PROTES NEOLIBERAL - Massa dari Serikat Rakyat Miskin Indonesia (SRMI) menggelar unjuk rasa di depan Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Senin (15/6). Mereka menolak pasangan capres dan cawapres penganut Neoliberalisme.

64 Persen Surat Suara Sudah Dicetak

Percetakan yang Tak Penuhi Target Kena Sanksi

JAKARTA, TRIBUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) memastikan proses produksi surat suara Pilpres 2009 berjalan lancar. Hingga Senin (15/6) siang , perusahaan percetakan surat suara telah mencetak sekitar 64 persen atau 115.507.723 surat suara. Menurut Sekjen KPU Suripto Bambang Setiadi di Kantor KPU, Jakarta, pada 25 Juni 2009, proses distribusi telah selesai dan logistik pilpres telah tiba di masingmasing kabupaten/kota. Menurutnya, hingga kini distribusi untuk beberapa daerah prioritas, yang terbilang sulit dijangkau dan jauh bahkan telah rampung. Pengiriman dilakukan menggunakan pesawat. Di anta-

ranya, Papua, Papua Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sumatera Utara, dan Kepulauan Riau. “Daerah prioritas sudah dikirim. Mungkin sekarang sudah sampai,” tuturnya. Menurut Bambang, pencetakan surat suara melibatkan 18 perusahaan percetakan. Sampai saat ini telah tercatat tujuh perushaan sudah menyelesaikan pencetakan surat suara untuk pilpres. “Yang sudah selesai PT Lancar Jaya, PT Mega Indah, PT Rizky, PT Dian, PT Harapan Baru, PT Indah Jaya. Hari ini PT Galiani juga selesai, tapi laporan belum masuk,” paparnya. Kepala Bidang Logistik KPU Boeradi mengungkap-

kan, jika dalam proses ini ada perusahaan yang tidak mampu memenuhi target cetak suara hingga lima persen, KPU akan mempertimbangkan kontrak yang telah ditandatangani. “Ada dong, denda, kalau tidak memenuhi target sesuai kesepakatan. Terlambat mencapai lima persen (surat suara), kontraknya diputus,” paparnya. Sementara itu, jika dalam proses itu terdapat kerusakan pada kertas suara maka akan dibebankan pada perusahaan. ”Misalnya waktu sortir kehujanan atau kebanjiran itu kesalahan KPU, bebannya di KPU. Kalau rusak dibebankan ke perusahaan,” pungkasnya. (Kompas.com/dtc)

JAKARTA, TRIBUN - Silaturahim antara Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dan para tokoh Majelis Ulama Indonesia (MUI) berujung pada pembicaraan terkait komitmen Jusuf Kalla ke depannya bagi peningkatan kesejahteraan umat Islam. Pembicaraan ini lazimnya dilakukan dalam dialog bersama calon presiden, bukan wakil presiden. Ketua MUI KH Amidhan mengatakan, awalnya silaturahim dengan JK dilakukan dalam kapasitas JK sebagai wakil presiden, tetapi akhirnya pemaparan JK menjadi ketertarikan khusus bagi para tokoh yang datang. “Kami melaksanakan sila-

turahim dengan beliau dalam hal ini sebagai wapres. Forum ini tidak terkait dengan dukung-mendukung. Tapi apa yang dipaparkan JK ternyata menarik perhatian para ulama, ustad, dan ustadzah,” ujar Amidhan dalam keterangan pers singkat seusai pertemuan dengan JK yang bersifat tertutup, Senin (15/6). Amidhan mengatakan, kunjungan JK ke MUI bukanlah permintaan dari MUI. Lagipula, sejak gedung baru kantor MUI diresmikan, JK belum pernah bertandang ke kantor di kawasan Tugu Proklamasi Cikini itu. “JK sudah datang ke PGI dan KWI, dan ini giliran ke MUI,” tutur Amidhan.

Adapun janji-janji yang terucap oleh JK, ungkap Amidhan, adalah meningkatkan perekonomian umat Islam dan memajukan pendidikan Islam. Amidhan juga menegaskan, selama 2 tahun terakhir benturan antar umat beragama jarang terjadi. “Kerukunan umat beragama jauh lebih meningkat tahun 2008-2009. Sudah tidak ada lagi pembenturan-pembenturan,” tandasnya. JK juga tak memungkiri dirinya berbicara soal rencana ke depan. “Saya sudah bersilaturahim, berdiskusi, mengemukakan rencana ke depan jika saya dan Pak Wiranto mendapat amanah, tentu hal-hal tersebut dapat

menjawab pertanyaan-pertanyaan hadirin sesuai citacita bersama,” tutur JK. Sekretaris Umum MUI Ichwan Syam mengatakan, kapasitas MUI menjelang pilpres mendatang hanyalah memberi doa restu agar pilpres berjalan dengan lancar dan terpilih pemimpin yang terbaik dari hati rakyat. Soal kedatangan JK ke MUI, Ichwan mengatakan ini sebagai bukti perhatian JK yang besar terhadap persoalan keagamaan. “JK sudah datang ke PGI dan KWI. Ini menunjukkan perhatian JK terhadap perkembangan keagaamaan di Indonesia cukup besar,” lanjut Ichwan. (Kompas.com/dtc)

Visi Pembangunan Capres Tidak Jelas BANDUNG, TRIBUN Semua tim sukses tiga pasangan capres menceritakan visi dan misi pembangunan yang pro rakyat. Di antaranya menguatkan pada pembangunan sektor pertanian dan UKM. Namun, menurut pembahas dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Dr Widyo Sulasdi apa yang mereka bicarakan masih belum jelas. “Semua bicara pembangunan, tapi tidak jelas. Pembangunan itu adalah proses multidimensial. Berupa, ketersediaanya kebutuhan hidup dan perluasan pilihan secara ekonomi dan sosial masyarakat. Harus jelas, paradigma pembangunan itu apa,” kata Widyo dalam diskusi panel “Menyongsong Pembangunan Lima Tahun ke depan 2010-2014” di Hotel Grand Preanger Bandung, Senin (15/6). Widyo mengomentari

Ilmu pengetahun dan teknologi belum ditempatkan pada prioritas utama, tapi masih menjadi sub pembangunan. WIDYO SULASDI, Wakil Rektor ITB

visi dan misi pembangunan yang disampaikan perwakilan tim kampanye MegaPro, SBY-Boediono dan JKWin. Menurut Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni ITB tersebut, paradigma pertumbuhan ekonomi saja tidak cukup. Meskipun ekonomi mengalami pertumbuhan, tapi masih banyak ditemukan masyarakat miskin. Menurut Widyo, selain mengacu pada paradigma pertumbuhan ekonomi juga paradigma pembangunan people center. “Tukang becak dan TKW itu perlu

TRIBUN/KISDIANTORO

dimanusiakan. Bukan tidak bangga TKW menjadi sumber devisa. Tapi, (sebenarnya) kita terperosok dalam mengembangkan sikap menghamba. Kalau mau ekspor tenaga ya yang terdidik,” kata pakar geodesi ini. Visi dan misi pembangunan semua pasangan capres juga belum mengakomodasi politik pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Padahal, pengerak ekonomi selain pertanian adalah industri. Memang saat ini penggerak ekonomi Indonesia berasal dari sektor

M U R A H R A M A H

Dapat Hadiah

Hanya Rp. 170.000,-Saja

Mobil Baru : Kijang, Taruna, Kuda, Panther APV, INNOVA, Avanza, Xenia

Hubungi :

022 - 7308764/7530033

BUS PARIW

pertanian. Namun, ke depan Bapenas dalam RPJM-nya (Rencana Pembangunan Jangka Menengah) selain pertanian juga akan menuju pada industrialisasi. Padahal untuk mengembangkan industri membutuhkan ilmu pengetahun dan teknologi. “Ilmu pengetahun dan teknologi belum ditempatkan pada prioritas utama, tapi masih menjadi sub pembangunan. Negara maju, penggerak ekonominya dari sektor industri,” katanya. Sementara Direktur Perencanaan dan Pengembangan Universitas Indonesia Donny Gahral Adian mengatakan, visi dan misi pasangan capres mestinya juga bisa mengembangkan kemandirian ekonomi dan meningkatkan sikap berwira usaha. “Kalau tidak, semua tanah yang mestinya menjadi modal usaha, akan habis dijual,” katanya. (dia)


SELASA 16 JUNI 2009

Waktunya Kini untuk Keluarga SEBAGAI mantan pemain Persib, namanya memang tak setenar dan segemerlap Adeng Hudaya, Adjat Sudrajat ata Robby Darwis. Itulah Fiator Ambarita. Tapi Fiator yang kini tercatat sebagai wasit nasional boleh jadi punya kelebihan dibanding Adeng, Adjat, dan Robby. Sebagai wasit yang banyak memimpin pertandingan Liga Super, nama pria kelahiran Bandung 8 Oktober 1966 ini terkenal dari ujung Aceh hingga Jayapura. Sebagai pemain, Fiator berseragam Persib bersama Adeng, Ajat, dan Robby pada kurun waktu 1985-1989. Selepas dari Persib, suami dari Ria Simarmata ini bergabung dengan Bandung Raya pada tahun 1989-1991. Setelah itu namanya tenggelam untuk kemudian kembali muncul pada tahun 2000 saat menggenggam sertifikat wasit C2. Namanya semakin berkibar sebagai wasit setelah pada tahun 2004, dia memiliki sertifikat C1 atau wasit nasional. Sejak tahun 2000 dia selalu dipercaya sebagai wasit Liga Indonesia. Sebagai seorang wasit, di saat kompetisi telah berakhir, Fiator banyak meluangkan waktu bagi istri dan ketiga anaknya, Christo Ambarita, Julio Ambarita, dan Chalista Ambarita. Maklum selama kompetisi Liga Super digelar, Fiator banyak meninggalkan FIATOR AMBARITA

FOTO-FOTO: TRIBUN JABAR/ OKTORA FERIAWAN

istri dan anak-anak tercintanya. Selain berkumpul dengan keluarga, Fiator lebih banyak disibukkan oleh pekerjaan tetapnya di Dinas Pendidikan Kota Bandung Bidang Olah Raga. Sebagai mantan pesepakbola, di kantornya Fiator punya tugas tambahan, yaitu melatih tim futsal Disdik. “Setahun ini saya sibuk menjadi wasit. Nah saat libur kompetisi, saya selalu menyempatkan diri ngumpul bareng dengan teman-teman untuk sekedar main futsal atau sepak bola. Ini untuk melepas rasa kangen saya dengan teman-teman,” kata pria berkumis tebal ini. Diakui Fiator, dia termasuk pegawai negeri sipil (PNS) yang jarang sekali ngantor. Tapi itu pun ada alasannya, maklum dengan titel wasit nasional, Fiator sering meminta dispensasi kepada atasannya. “Saya jarang masuk kantor karena kompetisi di Indonesia sangat padat. Maka dari itu, kalau saat libur saya lebih banyak bersama keluarga dan teman-teman kerja saya,” ujarnya.(tor)

Selain berkumpul dengan keluarga, Fiator lebih banyak disibukkan oleh pekerjaan tetapnya di Dinas Pendidikan Kota Bandung Bidang Olah Raga. Sebagai mantan pesepakbola, di kantornya Fiator punya tugas tambahan, yaitu melatih tim futsal Disdik.

17

Ga Instan Bung 085720267xxx JADI JUARA TU GA INSTAN BUNG.sharus’y pengurus persib brtrima ksih pd platih,pmain,apalagi kang jaja n kang umuh yg udh bkrja krs n brkorban fisik maupun materi hny demi persib.br musim ini persib pnya mnjr n wkl mnjr yg pny totalitas ok pd persib.sharus’y pr pngurus malu pd mrk. 085659372xxx KAHAYANGNA gede Asal teu dibohongan. Pikiran jeung tanaga pasti dibikeun. Ongkos bobotoh ge di jamin Keren, eta pemimpin! 85724949xxx KABAR GEMBIRA BOBOTOH, PERSIJA KEOK KU DELTRAS, CEURIK TAH THE JAK 085624266xxx PARA bO2toh.. Ieu IiS d ciWaRugA. HayU URng nGawangun dWeui IstaNa juARa.. kUdu OptmiS!! JaYa tRz “pERsib”.. KrNa pRs!B Kn sLLu d hATi 02292454xxx WL0 pun p3%518 t jdi runner up,tp q kan sllu mnunggu kmnangan m0e,, I L0VE y0u p3r518 kHecKheWwhZ cleuny! 02291822xxx PENGURUS persib punya rencana.!allah swt pun sama..kita semua patut bersyukur masih ada orang yg peduli sama persib.yg jelas skrng LSI ganti Liga Sinetron Indo

085220486xxx P Umuh denger tuh para pemain klo Bpk mundur mereka beramai ramai akan hengkang dri Prsib,kumaha atuh ? Jgnkan pemain2 kamipun sbg bobotoh teu rido pak Umuh mndur. Tolong muat atuh Bun saya pembaca setia Tribune /Iwa Rivantio Bjrn. 02292310xxx !””””P”E”R”S”I”B””””!! 1933 !!/”””””””””””””””””””á/ !!”’=”=”=”=”=”=”=”=! á/ á=á=á=á=á=á=á=á=á=á=/ á=M A U N G á= 2291300xxx URANG demo lah pngurus persib teh, teu nuhun keun k p.umuh nu geus b.korban demi persib. bbtoh nu k.mlang ge d.gntian tiket kreta,stdion. hidup p.UMUH!! _widhi

02293360xxx KPD mnjmen prsb Sharusnya brtrma ksh ats prjuangn kras smua tim, platih, pmain, juga offisial Bkn mremehkn sprti ini Krna mrka tlah brjuang mati2an. (bjo_cibogo)

087821757xxx TAK ada yg mau berkorban,moril dan materil selain pa H umuh,yg lain cuma omdo ,berterima kasih aja ga bisa mau apa jadinya maung bandungku,saya yakin akan banyak pemain persib akan kabur,kalau pa H umuh mundur,pa wali harus cepat bertindak,jangan terlambat ,biarin ga didengerin juga da sayamah bbth sjti

081322229xxx BWT pak h. umuh jgn pth arang biar gak d hargai ama pengurus jg ga apa2 yg ptng d hargai ama bobotoh

081313726xxx BWT brdk maung bandung!Nyunken lagu vikinglah hiji we!Clm bwt abng Tema.M! Andre viking tsk


20 18

soccer hot news

SELASA 16 JUNI 2009

Matador Rasa Barca

Cesc Fabregas AP PHOTO/PAUL WHITE

ENTAH siapa yang duluan, kesebelasan Spanyol atau Barcelona yang menciptakan sepakbola dengan permainan indah. Yang jelas, kedua tim ini memiliki kemiripan permainan dengan menekankan sepakbola indah dan menyerang. Timnas Spanyol yang sebagian pemainnya adalah pemain Barcelona mengawali filosofi bermain indah di ajang Euro 2008. Di bawah asuhan pelatih gaek Luis Aragones, Spanyol merengkuh trofi paling bergengsi di daratan Eropa tersebut. Hal yang serupa juga dialami Barcelona. Tim asal kota Catalan ini sukses meraih trofi Liga Champions yang merupakan supremasi paling tertinggi di Eropa, juga dengan menerapkan gaya sepakbola indah dan menghibur. Di bawah asuhan pelatih Vicente Del Bosque, Tim Matador tidak mengubah gaya bermainnya. Mereka tetap memainkan sepakbola indah dengan

irama teratur, rapi, dan serasi untuk meraih kemenangan. Alhasil, Spanyol pun terus menuai kemenangan gemilang di setiap laga yang mereka hadapi. Kemenagannya pun selalu diakhiri dengan skor fantastis. Di partai uji coba menghadapi Azerbajian, Spanyol menang 6-0. Selandia Baru menjadi korban selanjutnya setelah dihajar tanpa ampun dengan skor 5-0 di partai pertama Piala Konfederasi. “Kami memainkan sepakbola hebat di 35 menit pertama. Karena itu kami mampu mencetak sejumlah gol indah. Kami mampu menikmati pertandingan dan itulah yang menjadi rahasia tim kami,” kata winger Spanyol, Albert Riera, dilansir Goal, Senin (15/6). Spanyol selalu mengawali permainannya dari kerjasama satu dua antar pemain di semua posisi. Peran para gelandang menjadi urat nadi

terpenting permainan Spanyol untuk menghubungkan bola ke lini depan. Para gelandang Spanyol yang mayoritas dihuni pemain kenyang pengalaman memainkan peran luar biasa. Mereka bermain dengan penuh kreativitas jauh dari unsur individualisme tapi mengandalkan kolektivitas tim. “Kami menguasai lini tengah sejak awal dan kami merasa nyaman. Kami juga bermain dalam di sayap, yang aneh, karena biasanya kami fokus lewat serangan dari tengah, dan hal itu penting bagi kami,” tambah Riera. Penyelesaian akhir lini depan Spanyol juga sangat bagus. Duet striker Fernando Torres dan David Villa tidak salah disebut sebagai duet penyerang terbaik dunia saat ini. Torres yang mencetak hattrick di laga ini tidak hanya bisa mencetak gol lewat kaki tapi juga kepala.(Persda Network/cen)

Irak tak Takut Spanyol IRAK mengawali Piala Konfederasi 2009 dengan hasil imbang 0-0 melawan tuan rumah Afrika Selatan. Bagi juara Asia ini, hasil tersebut sangat penting dan menjadi modal melawan Spanyol, Rabu (17/6). “Poin di pertandingan perdana ini sangat penting bagi kami untuk menatap pertandingan selanjutnya,” kata kiper Irak, Mohammed Kasid, dikutip Goal. Penyerang Irak Younis Mahmoud yang menjadi harapan besar Irak mengakui kesulitan meraih kemenangan atas Afsel. Namun ia berjanji meningkatkan performa timnya untuk menghadapi lawan berat Spanyol dan Selandia Baru. Pemain yang bersinar di ajang Piala Asia 2008 ini melihat timnya masih memiliki kesempatan untuk lolos ke babak selanjutnya. Caranya adalah dengan mengalahkan Spanyol dan Selandia Baru. Irak sementara menempati posisi ketiga di Grup A dengan satu poin, sama dengan Afsel. Spanyol menempati posisi puncak dengan tiga poin dan Selandia Baru sebagai juru kunci tanpa poin. “Kami akan menghadapi tim yang lebih berpengalaman di dua pertandingan selanjutnya. Jika kami memenangkan dua pertandingan ke depan, kami akan lolos dari babak penyisihan,” kata Mahmoud, yang juga

Pembeli Tiket MU Membeludak bisa didapat lima hari sebelum pertandingan digelar di seluruh tiket box yang terletak di area Gelora Bung Karno. Panitia tak cuma menjual tiket hari ini, gila bola yang sudah membeli tiket pada 1 Juni silam bisa menukarkan bukti pembayaran dengan kuitansi asli yang nantinya akan bisa ditukar dengan tiket pertandingan. Mereka yang membeli tiket sejak 1 Juni mendapat perlakuan sama dari panitia, diminta menunggu di pintu gerbang dan menyerahkan KTP untuk dipanggil ke dalam ruang sekretariat. Pada dua pekan sebelumnya, penjualan tiket MU vs Indonesia All Star hanya bisa didapat melalui tiga perusahaan partner MU. Masing-masing 3 (tri), AIG, dan Bank Danamon. Sementara untuk luar Jakarta dijual Aviatour. Menurut Ago, animo masyarakat terhadap penampilan MU di Jakarta nanti sangat besar. “Sejak digulirnya kedatangan MU ke Jakarta, saya sudah kewalahan akan permintaan pesanan tiket,” ujarnya. Karena itulah, Ago mengaku pihaknya sudah tidak heran jika persediaan tiket saat ini sudah semakin menipis. Dari kapasitas tiket yang sebanayak 71 ribu lembar, kini hanya tersisa 20 ribu lembar. “Mungkin saat ini sudah semakin tipis, kami pun hanya menyisakan 20 ribu lembar yang dilepas hari Senin ini,” PERSDA/ANTONIUS BRAMANTORO ANTRI TIKET - Calon pembeli tiket MU antri di sekretariat panitia di Pintu I Stadion paparnya.(Persda Network/oro) Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (16/5). PENGGEMAR sepakbola di Jakarta dan sekitarnya berduyun-duyun mendatangi sekretariat panitia pertandingan Manchester United melawan Indonesia All Star tanggal 20 Juli mendatang, Senin (15/6). Mereka menyerbu sekretariat panpel MU di Pintu Satu Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk mendapatkan tiket pertandingan tersebut. Loket pemesanan baru dibuka pukul 10.00 WIB, namun pencinta bola yang datang sudah memenuhi halaman sekretariat sejak pukul 08.00 WIB. Maklum, Senin kemarin merupakan hari penjualan resmi tiket MU kepada masyarakat umum. Menurut Koordinator Komersial Organizing Comittee, Herman Ago, pihaknya hanya memberikan kesempatan kepada masyarakat memesan tiket MU hanya satu hari.

“Tanggal 15 Juni ini saja kami membuka loket pemesanan tiket MU, mengingat persediaaan tiket sudah menipis,” ungkapnya ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (15/6). Itupun tiket yang tersedia hanya berharga Rp 250 ribu dan Rp 650 ribu Sementara tiket harga Rp 100 ribu sudah dinyatakan habis. Untuk menghindari terjadinya kekacauan, panitia sengaja menutup pintu gerbang. Para calon pembeli kemudian diminta menyerahkan KTP untuk di didata dan kemudian dipanggil masuk ke dalam kantor sekretariat. Mereka yang membeli tiket kemarin mendapat bukti pembayaran yang baru bisa ditukar dengan kuitansi asli sepekan kemudian. Tiket asli pertandingan baru

Soccer Short LIVERPOOL - Liverpool menegaskan tak akan melepas dua gelandang pilarnya, Javier Mascherano dan Xabi Alonso, yang menjadi incaran Barcelona dab Real Madrid. “Meski media berulang kali berspekulasi akan masa depan Xabi Alonso dan Javier Mascherano, tak satu pun dijual,” tegas pernyataan resmi Liverpool di situs resminya. MILAN - AC Milan mendatangkan pemain bek sayap FC Porto Aly Cissokho. Pemain yang baru berusia 22 tahun itu beroperasi di

posisi bek sayap. Ia sering disebut-sebut sebagai penerus Marcos Cafu. Cissokho diboyong dari FC Porto dengan nilai transfer yang berkisar pada angka 15 juta euro atau sekitar 216 miliar rupiah.

75 persen dibanding pendapatannya bersama The Red Devils. City pun bersedia membayar hak atas Tevez sebesar 25,5 juta poundsterling atau Rp 421 miliar kepada perwakilan Tevez, Kia Joorabchian.

TEVEZ - Manchester City semakin dekat mendapatkan penyerang Manchester United, Carlos Tevez. Mereka dikabarkan siap menggaji Tevez sebesar 140.000 poundsterling atau sekitar Rp 2,3 miliar per pekan. Dengan jumlah sebanyak itu, gaji Tevez akan naik

INTER - Inter Milan sedang bernegosiasi dengan Chelsea untuk mendapatkan gelandang Deco dan bek Ricardo Carvalho. Menurut La Stampa, Presiden Inter Massimo Moratti, saat ini sedang berada di London untuk menjajaki kemungkinan transfer.

menjabat kapten. Tentu bukan pekerjaan mudah bagi pasukan Bora Milutinovic untuk menaklukkan Spanyol, yang membuktikan kelasnya dengan membantai Selandia Baru 5-0. Namun semangat pasukan Irak tak memudar. Mereka sama sekali tak gentar, seperti halnya ketika tentara Irak menghadapi serangan Amerika Serikat. “Kami tak perlu takut. Kami berharap semua orang yang ada di Irak menyaksikan perjuangan kami dan terus memberikan dukungan,” tandas Kasid. Janji Pienaar Tuan rumah Afsel juga memiliki ambisi serupa. Setelah tampil mengecewakan melawan Irak di depan 60 ribu pendukungnya, termasuk Presiden Jacub Suma, Tim Bafana-Bafana bersiap bangkit. Bintang Afsel, Steven Pienaar, berjanji akan memperbaiki penampilannya. Afsel akan bertemu Selandia Baru, Kamis (17/6) dini hari. “Sekarang kami harus kembali dari awal lagi dan fokus di dua pertandingan selanjutnya. Kami berjanji akan memberikan sesuatu. Kami berharap pertandingan selanjutnya bisa dilalui dengan sedikit santai hingga kami bisa menang,” kata Pienaar. Menghadapi Selandia Baru, Pienaar yakin bisa tampil sejak menit awal setelah kondisi pulih 100

AP PHOTO/MARTIN MEISSNER

PENYELAMATAN - Kiper Irak, Mohammed Kassid (kiri), melakukan penyelamatan saat berduel dengan pemain Afrika Selatan, Katlego Mashego, pada partai Grup A Piala Konfederasi 2009 di Stadion Ellis Park, Johannesburg, Afsel, Minggu (14/6). AP Photo/ Martin Meissner persen. Saat ditahan Irak, pemain gimbal ini masuk lapangan menit 85.(Persda Network/cen)

Data Fakta GRUP A HASIL MINGGU (14/6) Afsel 0-0 Irak Selandia Baru 0-5 Spanyol KLASEMEN SEMENTARA 1. Spanyol 1 1 0 0 2. Irak 1 0 1 0 3. Afsel 1 0 1 0 4. S Baru 1 0 0 1 JADWAL RABU (17/6) Spanyol vs Irak Afsel vs Selandia Baru

5-0 0-0 0-0 0-5

3 1 1 0


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.