20 Halaman Langganan: 022-7334980 SMS: 0816601002 Langganan Rp 28.000
RABU , 18 FEBRUARI 2009
IKLAN: 022-7334980 (Hunting)
REDAKSI: 022-70803888
NO. 3216 TAHUN IX
Maung Janji Tampil Beda
LIVE ON RRI Bandung & ANTV Rabu (18/2) Pukul 19.00
BANDUNG, TRIBUN - Kubu Persib Bandung menegaskan tekadnya menaklukkan Persiba Balikpapan pada lanjutan Djarum Indonesia Super League (DISL) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Rabu (18/2) malam. Maung Bandung
berbeda dengan sebelumnya. Mudah-mudahan dengan pola permainan baru ini kita bisa meraih poin penuh,” tandas Jaya. Meski berjanji t a m p i l beda, kata
menjanjikan permainan berbeda dibanding dua laga sebelumnya saat menghadapi Persipura Jayapura dan PSM Makassar, yang berakhir imbang. Isyarat ini dilontarkan pelatih Jaya Hartono seusai memimpin anak asuhannya berlatih di Stadion Persib, kemarin pagi. “Kita akan tampil
Jaya, formasi awal tim Persib masih akan menggunakan pola 3-5-2. Menurutnya, terlalu riskan jika secara mendadak mengubah formasi dalam waktu singkat. Namun formasi ini akan berubah jika Eka Ramdani dkk menemui jalan
ke halaman 11
NOVA ARIA NTO
Bisa Berubah Jadi 3-4-3
MUSAFRI
PADA pertandingan Persib melawan Persiba nanti, pelatih Persib Jaya Hartono tampaknya bakal memeragakan permainan agresif. Pola 3-5-2, yang biasa dipakainya, bisa saja berubah di tengah jalan menjadi 3-4-3. Jika ini terjadi, pertandingan bakal menarik untuk ditonton. Yang pasti, di depan duet Hilton Moreira dan Cristian Gonzalez bakal ditambah daya gedornya oleh Rafael Alves Bastos, Zaenal Arief, atau Airlangga. Menurunkan tiga striker sekaligus sebenarnya bukan barang baru bagi Jaya Hartono. Sebelumnya, jika Persib tertinggal oleh
lawannya, pelatih kelahiran Medan ini kerap menurunkan tiga striker sekaligus. Namun hal itu baru dilakukannya di menit-menit akhir pertandingan. Nah, nanti malam saat menjamu Persiba, hal itu mungkin saja dilakukan Jaya di pertengahan babak pertama atau di awal babak kedua. “Yang jelas, kita ingin memaksimalkan serangan sekaligus bisa mencetak gol karena kita nggak punya pilihan lain. Kita harus memenangi pertandingan melawan Persiba agar perolehan poin kita tidak
ke halaman 11
FOTO-FOTO: TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Peluru Bersarang di Dagu Santo Tawuran Antarkampung di Cirebon Korban Kabur dari RS Empat Rumah Dibakar, 10 Rumah Rusak CIREBON, TRIBUN - Ketenangan suasana di dua desa, yaitu Blok Larik, Desa Sinarbaya, dan Blok Batulayang, Desa Keraton, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon, Selasa (17/ 2) sejak pukul 02.00 hingga 05.30, berubah menjadi ketegangan. Pasalnya, pada pukul 02.00, ratusan pemuda yang diduga dari Desa Kraton secara membabibuta menyerang Desa
Sinarbaya. Belum diketahui secara pasti latar belakang yang menyebabkan kedua desa bertetangga dan dibatasi oleh kompleks permakaman ini berseteru. Namun, kuat dugaan, penyebab keributan yang mengakibatkan sekitar 10 rumah penduduk rusak parah karena mendapat pelemparan batu, serta empat rumah lainnya hangus terbakar, ini
karena dendam dan perseteruan lama. Tawuran itu juga menyebabkan belasan warga lukaluka. Empat di antaranya, Roni (23), Komar (22), Santo (21), dan Sumardi (30), semuanya warga Sinarbaya, sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Gunung Djati. Sisanya mendapat perawatan di puskesmas setempat. Sebelum tuntas perawatan, empat sekawan itu memilih angkat kaki dari RSUD Gunung Djati. Sontak, hal itu mengejutkan tim medis
ke halaman 11
Independen Tak Bisa Ikut Pilpres MK Tolak Gugatan Fadjroel Cs
JAKARTA, TRIBUN - Upaya Fadjroel Rachman dan teman-teman melakukan gugatan terhadap UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilihan Presiden (Pilpres) kandas di tengah jalan. Pasalnya, Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan para calon presiden (capres) independen tersebut. Dalam sidangnya yang digelar di Kantor MK Jakarta, Selasa (17/2), MK menolak semua dalil gugatan tersebut dengan alasan Pasal 1
Angka 4, Pasal 9, dan Pasal 13 UU No 42 Tahun 2008 menyebutkan pemilihan presiden dan wakil presiden melalui parpol sudah sesuai dengan syarat dan tidak diskriminatif serta tidak bertentangan dengan UUD 1945. “Indonesia tidak menganut sistem monopolitik, tapi menganut sistem multipolitik sesuai dengan asas kekeluargaan dan indepen-
KLIK LEBIH CEPAT Tribunjabar.co.id kini lebih cepat. Klik.... informasi langsung terbentang. Nikmati pula informasi yang ditayangkan Tribunjabarteve
den,” terang Ketua MK, Mahfud MD, saat membacakan putusan hasil sidang tersebut. Lebih lanjut dia mengatakan, calon presiden independen tak dimungkinkan di Indonesia. Mengingat maksud awal (original intent) Undang-Undang Dasar 1945 merumuskan calon presiden diusulkan partai atau ga
PROFESI
ke halaman 11
Rakit Terbalik di Citarum
Si Kembar Hanyut 2 Km Iman Belum Ditemukan
BALEENDAH, TRIBUN Empat remaja, Iman Budiman (12), Raka (13), Riki (13), dan Cecep Supriatna (13), hanyut di Sungai Citarum, Kampumg Leuwihanja, Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsoang, Senin (16/2) malam. Semuanya warga kampung tersebut. Tiga dari keempat remaja telah ditemukan. Mereka adalah Raka, Riki, dan Cecep. Si kembar Raka dan Riki ditemukan di Kampung Cijeruk, yang berjarak sekitar 2 km dari lokasi kejadian, dalam keadaan selamat sekitar pukul 02.00 pagi. Cecep, yang pandai berenang, berhasil menyelamatkan diri, kemudian ditolong warga. Satu korban lagi, Imam, hingga Selasa malam pukul 19.00 belum ditemukan. Menurut informasi yang dihimpun Tribun, keempat
bocah itu menumpang rakit untuk menyeberangi Sungai Citarum sekitar pukul 21.00 malam. Rakit yang mereka tumpangi kemudian oleng dan mereka terjatuh ke sungai. Cecep menuturkan, petang itu, setelah salat Magrib, ia dan teman-temannya pergi ke rumah teman mereka di Kampung Sindangsari, yang lokasinya di
seberang Sungai Citarum. Pada saat berangkat, mereka melalui jembatan penyeberangan. Namun, ketika pulang, mereka memilih memotong jalan dengan cara menaiki rakit. “Waktu itu kami habis main dari rumah teman dan saat itu mau pulang ke rumah. Kata Riki, ada seorang bapak-bapak berpakaian hitam yang menyu-
ruh naik rakit saja biar cepat sampai. Sebab, kalau lewat jembatan, harus memutar cukup jauh,” ujar Cecep, yang masih kelihatan trauma, saat ditemui di rumahnya kemarin. Setelah mereka naik rakit, kata Cecep, bapak tadi, yang ada di pinggir, sudah tidak ada. Ia mengaku pada
ke halaman 11
Iman Ingin Makan Sambal Goang IBU kandung Iman Budiman, Ani Maryani (39), sama sekali tidak mempunyai firasat apa pun akan terjadi sesuatu pada anaknya tersebut. Namun ia mengatakan, pada Senin (16/2) sore itu, Iman sempat meminta dibuatkan sambal pada Ani. “Mamah Iman hoyong sambel goang. Asa laleuleus pisan poe ieu teh (Mamah,
Iman ingin makan sambal, perasaan hari ini Iman lemas banget, Red),” ujar Ani sambil menangis menirukan permintaan anaknya, saat Tribun menemuinya di rumahnya, Selasa (17/2). Ani merasa menyesal karena pada saat itu permintaan Iman tidak ia kabulkan. Ani sempat bertanya pada Iman yang tak
suka sambal kenapa tibatiba ingin makan sambal. “Ayeuna mah cengekna oge keur mahal (sekarang cabe rawitnya juga sedang mahal, Red),” ungkap Ani menirukan perkataannya kepada Iman. Menurut Ani, sejak Senin pagi, Iman memang terlihat
ke halaman 11
Membuat Bubur Abangan untuk Buang Sial
SEKITAR pukul 10.00, seorang masinis memeriksa selembar kertas, yang diberikan petugas stasiun. Masinis yang menerima kertas berisi jadwal keberangkatan dari Stasiun Gambir, Jakarta, itu bernama Sudarno. Sudarno sudah lama menjadi masinis, sekitar 16 tahun. Sehari-harinya ia mengemudikan kereta api eksekutif Kamandanu, jurusan Semarang-Jakarta. Sudarno mengaku banyak suka duka selama menjadi masinis kereta api dengan
Oleh Agung Yulianto Wibowo
nomor lokomotif CC 20330 itu. Padahal, katanya, pada awalnya ia tidak tertarik untuk menjadi masinis. “Pertama saya kerja di PT Kereta Api (KA), saya hanya berniat membantu di Dipo Semarang,” jelas pria berkacamata ini ketika sedang menunggu keberangkatan keretanya di Gambir, Senin (16/2). Menurutnya, saat ini yang terpenting adalah mendapatkan
kerja tetap. Ia menjadi pegawai di PT KA sudah 30 tahun. Sudarno mengaku kehidupannya di perkeretaapian sudah membaik dibandingkan beberapa tahun silam. Tugas masinis, lanjutnya, hanya enam jam kerja dan selanjutnya libur sehari. “Ratarata perjalanan Semarang ke Jakarta hanya enam jam,” ujar Sudarno. Sudarno mengku yang paling ditakutinya menjadi masinis adalah menghadapi
ke halaman 11
TRIBUN JABAR/AGUNG YULIANTO WIBOWO
Sudarno (52) sedang memeriksa jadwal keberangkatan kereta Kamandanu, jurusan Semarang-Jakarta di Gambir, Senin (16/2)
2 RABU, 18 FEBRUARI 2009
TOKYO
AP/NADIA SHIRA COHEN/IMF, HO
SHOICHI NAKAGAWA
Menteri Keuangan Dianggap Telah Memalukan Jepang MENTERI Keuangan Jepang Shoichi Nakagawa (55) meminta maaf kepada publik Jepang dan menegaskan dirinya berencana mengundurkan diri, setelah anggaran pemerintah disahkan oleh majelis rendah parlemen. “Saya minta maaf karena dan saya berencana mundur secara resmi segera setelah rancangan anggaran dan peraturan terkait disahkan oleh majelis rendah,” ujarnya di Tokyo, Selasa (17/2). Nakagawa dianggap telah memalukan Jepang. Pasalnya dalam jumpa pers bersama Gubernur Bank Sentral Jepang (BoJ), Masaaki Shirakawa pascapertemuan pejabat keuangan negara-negara maju (G7) di Roma, Sabtu (14/ 2), Nakagawa tampak mabuk.
Akibat mabuk tersebut Nakagawa tidak fokus pada pertanyaan wartawan bahkan ia berulangkali mengatupkan mata seolah-olah hampir tertidur. Bukan itu saja pertanyaan yang seharusnya untuk Gubernur Bank Sentral pun dijawabnya dengan ngelantur. Namun Nakagawa, kemarin juga mengatakan bahwa ia minum anggur tidak lebih dari satu teguk sebelum jumpa pers tersebut. Ia pun mengatakan, obat flu telah memengaruhi tingkah lakunya dan ia akan menyerahkan catatan dokter tentang obat-obat yang ia minum dalam perjalanan. Meski demikian publik akan sulit percaya karena Nakagawa dikenal sebagai peminum. (ant/rtr/net)
JOMBANG
Tiga Minggu Lagi Ponari Harus Sekolah
PIHAK sekolah baru akan memberikan tindakan terhadap dukun cilik M Ponari dalam 20 hari ke depan. Pasalnya Kepala Sekolah SD Negeri 1 Balongsari Miharso, Selasa (17/2), beralasan, izin awal yang dimintakan pihak keluarga bahwa Ponari hanya akan absen dari sekolah selama 40 hari. Dengan demikian, masa izin Ponari untuk absen dari sekolah hanya sampai 13 Maret. Mulai 14 Maret, Ponari harus bersekolah lagi. Dukun cilik yang didatangi ribuan orang tersebut sudah tidak bersekolah selama 20 hari terakhir sejak ia membuka praktik pengobatan di Dusun Kedungsari, Desa Balongsari, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Di tempat terpisah, Kepala Kepolisian Resor Jombang Ajun Komisaris Besar Muhammat Khosim mengatakan, polisi tidak bisa melarang dibukanya lagi praktik pengobatan tersebut meski sebelumnya empat orang tewas akibat stamina yang melorot drastis saat terdesak antrean di sekitar lokasi praktik pengobatan itu. “Ya itu kan haknya Ponari mau mengobati atau tidak. Polisi sudah melihat adanya pembentukan panitia,” ujar Khosim. Ia menambahkan, jika terjadi sesuatu lagi, polisi tinggal meminta pertanggungjawaban panitia, seperti ketika sehari sebelumnya, polisi menetapkan Nd sebagi tersangka penganiayaan Kamsen (30), ayah kandung Ponari. (Kompas.com)
Koruptor Tidak Akan Ditahan JAKARTA, TRIBUN - Para tersangka pelaku dugaan korupsi yang disidik kejaksaan bisa sedikit bernapas lega. Kejaksaan Agung (Kejagung) membuat kebijakan yang “menguntungkan” koruptor, yakni para tersangka yang mengembalikan uang hasil korupsi tidak akan ditahan. Namun proses hukum tetap berjalan. “Gedung Bundar membuat kebijakan. Kalau (tersangka) mengembalikan (uang hasil korupsi), kami tidak tahan dia. Tapi proses hukum jalan terus,” tegas Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Marwan Effendy seusai pengarahan dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) seIndonesia di Kejagung, Jakarta, Selasa (17/2). Tak hanya kebijakan, Marwan bahkan mengimbau para tersangka kasus korupsi mengembalikan
Dalam kasus OSO Bali, PT Kiani Kertas, PT ASDP, dan BNI 46, tersangka tidak ditahan karena mengembalikan uang. MARWAN EFFENDY Jaksa Agung Muda Pidana Khusus
uang hasil korupsinya. “Saya mengimbau tersangka untuk kembalikan (uang negara) supaya kami tidak tahan,” tambah Marwan. Kebijakan tersebut, menurut Marwan, sebenarnya sudah diterapkan pada beberapa perkara korupsi yang disidik Kejagung. “Dalam kasus OSO Bali, PT Kiani Kertas, PT ASDP, dan BNI 46, tersangka tidak ditahan karena mengembalikan uang,” ujar Marwan. Dijelaskan Marwan, dalam pengarahan terhadap Kajati se-Indonesia, Jaksa Agung Hendarman Supan-
dji menekankan pengembalian uang negara dalam perkara korupsi segera dilakukan. Soalnya, dalam perkara korupsi yang telah divonis di pengadilan, banyak terpidana kasus korupsi yang memilih pidana badan daripada membayar uang ganti rugi. “Ada (terpidana) yang punya uang untuk bayar uang pengganti, tapi memilih dihukum badan. Jaksa Agung mengaharapkan agar pembayaran ganti rugi atas uang negara dilakukan,” tandas Marwan. (Persda Network/yls)
”Kasus Tidak Sampai Ke Pengadilan” khawatir, setelah tersangka INDONESIA Corruption mengembalikan uang negara, Watch (ICW) penyidikan berhenti dan mempertanyakan kebijakan kasus tidak sampai ke Kejagung yang tidak akan pengadilan,” imbuhnya. menahan tersangka kasus Menurut Emerson, korupsi asal mengembalikan beberapa perkara berhenti kerugian negara. Alasannya, penyidikannya setelah selama ini Kejagung sering tesangka mengembalikan menerima pengembalian uang negara. Ia uang negara dari tersangka, mencontohkan kasus dugaan tapi penyidikan tidak korupsi PT Asabridengan berlanjut. tersangka Tan Kian dan Atas dasar itulah, ICW dugaan korupsi PT Lativi tetap meminta Kejagung DOKUMENTASI menahan tersangka EMERSON YUNTHO Media Karya dengan tersangka pemilik Lativi Abdul koruptor meskipun telah Latif. “Dalam kasus Tan Kian, Jampidsus mengembalikan uang hasil korupsi. mengusulkan diberhentikan perkaranya “Supaya ada efek jera,” tegas Wakil setelah Tan Kian membayar 13 juta Koordinator ICW Emerson Yuntho di dolar AS. Lalu kasus Lativi, sampai Jakarta, Selasa (17/2). sekarang tak jelas kelanjutannya,” “Ini positif untuk stimulus supaya tandasnya. (Persda Network/yls) uang negara kembali. Tapi kami
KOMPAS.COM/DHONI SETIAWAN
UNTUK TUNANETRA Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) serta Pokja Pemungutan Suara, Andi Nurpati menunjukkan alat bantu pemilih tunanetra di Kantornya, Gedung KPU, Jakarta, Selasa (17/2). KPU akan mengalokasikan alat ini disetiap TPS yang ada dan khusus dipergunakan pada surat suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD).
Kenaikan Gaji PNS Dirapel Maret JAKARTA, Tribun - Pemerintah berencana membayar kenaikan gaji 15 persen Maret 2009 yang dirapel dari Januari. Selain dirapel, PNS, TNI/Polri juga dijanjikan akan menerima gaji ke13. Menteri Keuangan Sri Mulyani usai Rapat Kerja dengan Komisi XI DPR, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (17/2) mengatakan pembayaran gaji PNS merupakan komitmen pemerintah. “Pemerintah dan Dewan juga telah sepakat membayarkan kenaikan gaji PNS, TNI/Polri 15 persen dan gaji ke13 jadi tidak ada masalah,” kata Sri Mulyani. Menurut dia kenaikan gaji tersebut telah sesuai dengan mekanisme perundang-undangan yang diatur dalam
Gaji ke-13 Juga Dibayarkan APBN 2009. Seperti diketahui Peraturan Pemerintah Nomor 10/2008 mengenai kenaikan gaji PNS telah ditandatandangani 4 Februari lalu. “PP itu hanya menjalankan APBN. PNS memang mendapatkan angka kenaikan sebesar itu sejak tahun 1996 dan setelah disahkan maka gaji dibayarkan,” kata dia. Kenaikan gaji ini berlaku surut sejak 1 Januari 2009. Bagi PNS aktif, kenaikan gaji mulai bisa dinikmati pada Maret. Bagi para pensiunan, kenaikan itu baru bisa dirasakan setelah Maret. Selain kenaikan gaji sebesar 15 persen,
PNS, anggota Polri, prajurit TNI, dan para pensiunan PNS, TNI serta Polri juga akan mendapat gaji ke-13.(Persda Network/aco)
GAJI PNS
Gaji Terendah: Rp 1,040 juta per bulan untuk PNS golongan IA dengan masa kerja nol tahun. Sebelum naik, gaji PNS IA masa kerja nol tahun Rp 910.000 per bulan. Gaji tertinggi: Rp 3,4 juta per bulan untuk PNS golongan IVE masa kerja 32 tahun. Sebelum naik, gaji PNS IVE masa kerja 32 tahun Rp 2,91 juta per bulan. SUMBER: DEPKEU, FEBRUARI 2009
DPR Akhirnya Setujui Angket Haji JAKARTA, TRIBUN - Paripurna DPR, Selasa (17/2) akhirnya menyetujui pengajuan Hak Angket Haji. Wakil Ketua DPR, Muhaimin Iskandar yang memimpinan sidang menyatakan, seluruh fraksi sepakat setujui angket untuk melakukan perbaikan semata atas pelaksanaan haji. Sebelum diambil kesepakatan, seluruh ketua fraksi di DPR melakukan lobi. Fraksi Demokrat, FPPP, dan FPDS akhirnya
juga menyetujui usulan Hak Angket Haji yang diajukan lintas fraksi setelah sempat menolak saat pandangan fraksi. Sementara Fraksi Partai Golkar dan PKS sudah menyatakan persetujuannya sejak awal Salah seorang anggota Fraksi Kebangkitan Bangsa (FKB) DPR, Ario Wijanarko disela-sela Paripurna DPR menyatakan, usulan angket haji ini untuk mengoreksi kerja pemerintah sebagai operator utama penyelenggaraan haji yang dilakukan setiap tahun ini. “Berkali-kali pelaksanaan haji selalu bermasalah. Dari kesalahan itulah maka DPR perlu melakukan penyelidikan supaya mengetahui di mana dan apa-
BPR MITRA ANDITTA KREDIT CEPAT JAMINAN BPKB DAN SERTIFIKAT
ANDA MEMBUTUHKAN KUCURAN DANA CEPAT ?
» BUNGA MURAH ? » SYARAT RINGAN ? » PROSES KILAT ? JAMINKAN BPKB MOTOR/MOBIL/SERTIFIKAT ANDA PADA KAMI PT BPR MITRA ANDITTA
Hubungi Kami Di Nomor Telepon (022)91832617, 70713027, 0811239965 ATAU BISA DATANG LANGSUNG KE JL. CIATEUL NO. 98 (WG MOTOR MANDIRI 2 LT. 2) TELP. (022) 5228686 - (022) 5200540
nya yang salah. Dan ini menjadi hak DPR yang kemudian membentuk hak angket haji.” kata Ario. Sekadar mengingatkan, kata Ario pada penyelenggaraan haji kali ini terkait masalah pemondokan dan akomodasi. Beberapa tahun lalu, imbuh Ario, persoalan katering dan pada tahun sebelumnya lagi, masalah paspor persoalan haji. “Dari semua permasalahan yang selalu ada setiap tahunnya dalam penyelenggaraan haji, pemerintah seakan tidak bisa belajar dari masalahmasalah yang kerap terjadi. Kalau sekali salah, itu biasa, tapi kalau salah berkali-kali, itu bukan sifat manusia,” tandasnya. (Persda Network/yat)
3 RABU, 18 FEBRUARI 2009
JAKARTA
Transportasi Butuh 350 Ribu Tenaga Kerja
MENTERI Perhubungan Jusman Safeii Djamal menyatakan, pada 2009 ini proyek-proyek bidang transportasi akan melibatkan sebanyak 350 ribu orang tenaga kerja. Diharapkan danadana yang telah disediakan akan
terserap hingga 100 persen. “Tahun ini diharapkan akan lebih baik dibandingkan tahun lalu, karena polanya juga sudah diperbaiki,” kata Menhub di Jakarta, Selasa (17/2). Salah satu perbaikan yang dilakukan
adalah melakukan percepatan kontrakkontrak dengan tender yang tidak mengikat. Dengan tender yang tidak mengikat itu, kata Menteri, pelaksanaan proyek tidak akan terburu-buru oleh target dan dilakukan secara multi years.
MTI Pertanyakan Kenaikan Airport Tax MASYARAKAT Transportasi Indonesia (MTI) mempertanyakan rencana kenaikan tarif jasa pelayanan pesawat udara (TJP2U) yang segera diberlakukan di bandarabandara yang berada di bawah PT Angkasa Pura II. Seperti diberitakan sebelumnya TJP2U yang biasa disebut sebagai airpot tax atau passenger services charges untuk bandara-bandara di barat Indonesia akan dinaikkan 29
persen hingga 66 persen mulai pertengahan April 2009. Sekretaris Jenderal MTI, Danang Parikesit mempertanyakan efektifitas tarif tersebut dengan niat pemerintah untuk meningkatkan daya beli masyarakat pada saat krisis seperti ini. Pada saat sektor lain mulai mempermudah pelayanan dengan menurunkan tarif, ternyata AP II malah menaikkan tarifnya.
Disebutkannya, tahun ini Departemen Perhubungan mendapat anggaran sebesar Rp 16,977 triliun. Selain itu dana stimulus pada bidang transportasi dipastikan bakal cair Rp 1,3 triliun dari Rp 4 triliun yang diusulkan.
“Untuk stimulus sebagian besar atau 70 persen untuk revitalisasi kereta api, sebagian lagi untuk percepatan pembangunan bandara Kualanamu dan yang lain,” kata Menhub. (PersdaNetwork/ewa)
Isuzu Berhentikan Karyawan Kontrak
“Harus ada alasan yang cukup kuat bagi pemerintah untuk menaikkan tarif airport tax,” kata Danang saat dihubungi wartawan di Jakarta, Selasa (17/2). Menurutnya, hal ini akan menjadi dilema bila kenaikan tarif tetap dilanjutkan hanya untuk meningkatkan pendapatan. Sementara pelayanan yang ada di bandara masih tidak ada kemajuan. (PersdaNetwork/ewa)
PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak kerja sekitar 200-300 karyawan yang bekerja di pabrik. Keputusan ini menyusul adanya pemangkasan produksi akibat lesunya pasar kendaraan niaga. Ini disampaikan Wakil President Direktur IAMI, Yohannes Nango di sela-sela Isuzu Media Gathering, Jumat (13/2). Sejak kuartal keempat 2008, kata Yohannes, volume produksi Isuzu berkurang sekitar 1.200
hingga 1.400 unit per bulan. Sedangkan periode sebelumnya mencapai 2.400 unit per bulan. Diakui Yohannes, dampak dari krisis perekonomian terasa cukup berat bagi pasar kendaraan niaga. Sehingga IAMI memperkirakan tahun ini hanya akan membukukan 16.000 unit atau terkoreksi 36,82 persen dibandingkan pencapaian 2008. Pada penjualan 2008 hingga Desember, Isuzu berhasil menjual 25.325 unit dan menempati posisi
ketujuh setelah Toyota, Mitsubishi, Suzuki, Honda dan Nissan. Sementara Toyota (211.911 unit), Mitsubishi (87.524 unit), Daihatsu (78.020 unit), Suzuki (73.066 unit), Honda (52.500 unit) dan Nissan (31.738 unit). Secara nasional, penjualan mobil menembus angka 607.151 unit, meningkat 40 persen dibanding 2007. Ini merupakan angka tertinggi sepanjang sejarah pasar otomotif nasional. (PersdaNetwork/Pras)
Mendag Bantah Bikin SKB Terkait Rencana Proteksi Produk JAKARTA, TRIBUN - Dua pembantu SBY-JK terlibat silang pendapat soal rencana proteksi produk Indonesia yang akan dituangkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri. Pernyataan Menteri Perindustrian Fahmi Idris, yang sebelumnya menegaskan akan mengeluarkan aturan proteksionis dalam bentuk SKB tentang kewajiban penggunaan produk dalam negeri, justru dibantah mentah-mentah oleh Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu. Seusai memberikan laporan kepada SBY menjelang kunjungan kerja ke Lamongan, Jawa Timur, di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Selasa (17/2), Menteri Perdagangan menegaskan, pemerintah tidak pernah berencana mengeluarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) yang
mewajibkan penggunaan produk dalam negeri. Lebih lanjut Mari justru menuding media massa salah memberitakan perihal penggunaan produk dalam negeri. “Saya tidak putuskan apa-apa, itu salah beritanya di koran. Tidak ada SKB,” ucapnya. Dia menjelaskan, penggunaan produk dalam negeri pada dasarnya hanya imbauan pemerintah belaka. “Kami mengimbau untuk program aku cinta produk Indonesia, bukan sesuatu yang dipaksakan dan jelas tidak bisa dipaksakan,” ujarnya. Mari mengemukakan, pemerintah justru mengeluarkan peraturan berkaitan pengadaan barang dalam negeri untuk mendorong atau pengamanan. “Jadi ini kembali pada program pemulihan sektor riil secara menyeluruh yang
Ritel Modern Siap Tampung GERAKAN aku cinta produk Indonesia berikut keberpihakan dan stimulasi aktif, kata Menteri Perdagangan Mari E Pangestu, sudah dibicarakan dengan sektor ritel modern, asosiasi peritel modern. “Mereka sudah janji sediakan space di mal-mal dan di tempat mereka untuk display produk dalam negeri,” urainya. Sebelumnya, saat menghadiri pameran alas kaki, kulit, dan produk kulit Indonesia 2009 di Jakarta Convention Center, Senayan Minggu (15/2), Menteri Fahmi menyatakan, pemerintah
berencana mengeluarkan SKB yang mewajibkan penggunaan produk dalam negeri. Menteri Fahmi mengaku akan menggandeng Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara, Menteri Pendidikan Nasional, dan Menteri Dalam Negeri dalam SKB ini. SKB ini merupakan petunjuk teknis terbitnya instruksi presiden (inpres) tentang peningkatan penggunaan produk industri dalam negeri. Salah satu contoh penerapannya adalah penggunaan sepatu produk lokal oleh semua PNS. (Persda Network/ade)
sudah diluncurkan sejak Oktober lalu,” jelas Medag. Ketentuan itu, lanjut Mari, untuk mendorong program aku cinta produk Indonesia. “Kita sendiri yang harus apresiasi produk Indonesia, makanya program alas kaki untuk tingkatkan apresiasi produk Indonesia,” ujarnya seraya mengemukakan PNS pun akan menggunakan produk lokal dengan sendirinya. “Saya tidak tahu itu dari mana idenya, tapi kita tidak bisa mewajibkan. Dengan sendirinya PNS juga akan memakai produk dalam negeri,” kata Mari. Mari menyebut, setahu dirinya, belum ada pembahasan selain masalah pengamanan peningkatan penggunaan industri dalam negeri. “Sepahaman dan sepengetahuan saya kalau bicara di luar itu, adalah gerakan atau insentif untuk penggunaan produk dalam negeri,” katanya. (Persda Network/ade)
SEKADAR IMBAUAN Menurut Mari, pemerintah
tak berencana mengeluarkan SKB yang mewajibkan penggunaan produk dalam negeri Penggunaan produk dalam negeri hanya imbauan pemerintah Masyarakat yang harus apresiasi produk Indonesia Fahmi pernah menyatakan, pemerintah akan mengeluarkan SKB yang mewajibkan penggunaan produk dalam negeri
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
MENGUNJUNGI PABRIK - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (tengah) didampingi Dirut PT Metro Garmin Sugianto (kiri) berdialog dengan salah seorang buruh saat kunjungan kerja ke pabrik pakaian jadi PT Metro Garmin, Jalan Raya Dayeuhkollot, Kabupaten Bandung, Selasa (17/2). Saat ini perusahaan tekstil memperketat anggaran pengeluaran untuk meminimalisasi PHK.
Pengusaha Sepatu Kesulitan Bahan Baku BANDUNG, TRIBUN - Kalangan pengusaha industri sepatu berharap pemerintah membuat kebijakan untuk mempermudah penyediaan pasokan bahan baku aksesoris untuk pembuatan sepatu yang masih harus didatangkan dari luar negeri. Kebijakan tersebut dibutuhkan sebagai kebijakan tambahan dari pemerintah untuk mendukung industri persepatuan dalam negeri. Terutama untuk mengembangkan pasar domestik terkait dampak krisis global di mana permintaan pasar luar negeri menurun drastis.
Saat ini, pemerintah tengah mempersiapkan penyusunan aturan di mana nantinya ada keharusan bagi PNS dan pegawai BUMN tetap maupun outsourching untuk wajib memakai produk dalam negeri. “Selama ini pelaku industri kesulitan mendatangkan bahan-bahan aksesories dari luar negeri, proses di bea cukainya biasanya terlambat,” kata Max Loekito, Ketua Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) Jabar kepada wartawan, Selasa (17/2). Dalam sebulan, rata-rata
produksi sepatu untuk satu perusahaan sepatu berkisar 10.000 pasang hingga 25.000 pasang sepatu. Beberapa di antaranya yang biasa ekspor keluar negeri mulai mengalihkan pasar ke dalam negeri. Untuk memasarkan produk di dalam negeri, industri sepatu lokal juga menghadapi persaingan dengan barang-barang impor. “Barang impor yang ada di pasaran dalam negeri itu mencapai sekitar 50 persen, baik yang impor legal maupun impor ilegal,” katanya.
Terkait dengan rencana aturan PNS wajib pakai industri dalam negeri, ia memperkirakan kebijakan pemerintah ini akan membantu mendorong peningkatan produksi sepatu sekitar 30 persen. Kebijakan perlindungan industri dalam negeri dari pemerintah juga ditempuh dengan adanya aturan bahwa impor produk tertentu harus melalui 5 pelabuhan. Namun demikian, menurut Loekito kebijakan pemerintah ini masih perlu pengawasan dan kontrol pada pelaksanaannya. (mba)
Tepung Coklat Palsu Marak Beredar JAKARTA, TRIBUN - Produsen pabrik pengolahan kakao (cocoa powder) mengeluhkan banyaknya tepung kakao (coklat) palsu yang bereda di pasaran. Beredarnya tepung kakao palsu ini selain mengancam omset produsen yang menggunakan kakao asli, juga mengancam konsumen dari sisi kesehatan. Hal ini disampaikan Direktur Eksekutif Asosiasi Industria Kakao Indonesia (AIKI) Aluisius Wayandanu di Gedung Departemen Perindustrian, Selasa (17/2). Selama ini tepung kakao coklat standar berasal dari olahan biji kakao, sedangkan tepung kakao palsu menggunakan kulit coklat sebagai bahan baku tepung. Padahal kulit coklat ini rentan terkontaminasi bahan-bahan kimia pembasmi serangga yang bia-
Di Jabar Ada Enam Perusahaan Saya sudah surati BPOM tiga kali, tapi belum ada tanggapan. Apa BPOM harus menunggu ada korban dulu baru bertindak. ALUISIUS WAYANDANU Direktur Eksekutif Asosiasi Industria Kakao Indonesia
sa melekat pada kulit kakao. “Sekarang sudah mulai banyak tepung kakao palsu, kejadian sudah sejak tahun lalu, tapi sekarang semakin marak, untuk kami minta pemerintah segera gunakan SNI wajib,” ujar Aluisius. Ia mengatakan, harga tepung kakao palsu sepertiga lebih murah dari harga tepung kakao asli. Sedangkan harga tepung kakao asli harganya mencapai Rp 14.000 per kilo-
gram. Pihaknya sudah melakukan investigasi terhadap produsen yang diduga memasok barang palsu ini. Hasilnya di wilayah Jabar ditemukan 6 perusahaan yang melakukan praktek semacam ini. Ia memperkirakan, satu pabrik bisa memproduksi 2.000 ton atau dalam setahun mencapai 12.000 ton tepung kakao palsu. Artinya angka ini cukup besar dari beberapa produsen anggota AIKI yang hanya memproduksi
300.000 biji kakao atau 46 persen diolah menjadi tepung kakao mencakup 15 perusahaan. Menurutnya, para produsen sudah berkali-kali menyampaikan hal ini ke BPOM namun tidak mendapat respon. Bahkan produsen tersebut justru telah memperoleh izin edar dengan memperoleh kode makanan dalam negeri (MD) dari BPOM. “Saya sudah surati BPOM tiga kali, tapi belum ada tanggapan. Apa BPOM harus menunggu ada korban dulu baru bertindak,” ucapnya. Hal ini menurutnya sangat penting, karena harga tepung kakao yang murah justru banyak diminati oleh para produsen makanan industri kecil menengah (IKM) untuk membuat campuran coklat seperti biskuit, roti isi dan minuman coklat. (dtc)
4 RABU, 18 FEBRUARI 2009
JAKARTA
BANDUNG
Transaksi Mencurigakan Pemda Dilaporkan
Pinjaman Habis, Sarijaya Tidak Operasional BURSA Efek Indonesia (BEI) kabarnya telah memberi pinjaman ke PT Sarijaya Permana Sekuritas sebesar Rp 1 miliar untuk dana operasional sejak perusahaan sekuritas tersebut ditutup awal tahun 2009. Namun dana pinjaman operasional itu sudah hampir habis. Akibatnya, banyak kantor cabang yang saat ini telah tutup. Sarijaya tidak bisa membiayai operasionalnya karena semua rekeningnya diblokir semenjak disuspensi. Sementara kantor-kantor cabang tersebut masih berkewajiban melayani distribusi hasil verifikasi nasabah. Direktur Perdagangan Fix Income dan Derivatif, Keanggotaan dan Partisipan BEI Guntur Pasaribu enggan berkomentar lebih
jauh soal adanya pinjaman ke Sarijaya ini dan kelanjutan pelayanan nasabah Sarijaya. “Tanyakan ke manajemen Sarijaya saja deh. Kita nggak bisa komentar,” ujar Guntur, Selasa (17/2). Kepala Biro Transaksi dan Lembaga Efek Badan Pengawas Pasar Modal & Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) Nurhaida, mengakui Sarijaya kesulitan likuiditas dan berhenti beroperasinya beberapa kantor cabang Sarijaya. Nurhaida menegaskan, Bapepam tetap menekan manajemen Sarijaya untuk segera melakukan distribusi data hasil verifikasi secepatnya. Tidak boleh ada alasan. (PersdaNetwork/ugi)
KETUA Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) Yunus Husein mengaku pihaknya menerima lebih dari 1.000 (seribu) laporan transaksi keuangan mencurigakan yang terkait dengan dana Pemda (pemerintah daerah). “Sebagian sudah dilaporkan ke KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi),” kata Yunus kepada PersdaNetwork, Senin (16/2), malam. Menurut Yunus, ada delapan modus penyalahgunaan dana pemda tersebut. “Cara atau modus mereka menyalahgunakan dana pemda misalnya dengan penempatan pada rekening pribadi, anak, istri, buat perusahaan, beli surat berharga, dan sebagainya,” kata Yunus. (Persda Network/aco)
Bank Mandiri Serahkan Bantuan Katarak UNTUK membantu pengobatan pasien penderita katarak, Bank Mandiri Kanwil VI Bandung menyerahkan bantuan kepada RS Mata Cicendo. Bantuan diserahkan oleh I Wayan Sukarta, pimpinan Bank Mandiri Kanwil VI kepada Direktur RS Mata Cicendo, DR Kautsar di RS Mata Cicendo Bandung, Selasa (17/2). “Bantuan ini dalam rangka kepedulian Bank Mandiri sejalan dengan kebijakan gubernur Jawa
Barat dalam pembangunan kesehatan dan pendidikan,” kata Wayan di sela acara serah terima bantuan. Dengan bantuan tersebut, pasien katarak akan mendapatkan keringanan biaya dengan adanya potongan sebagian biaya yang ditutupi dari bantuan tersebut. Asia merupakan benua nomor dua dalam hal terbesar penderita katarak setelah Afrika. Di Asia, Indonesia menempati posisi teratas dalam menghadapi masalah katarak. (mba)
PNM Siapkan Dana Rp 1,2 T Untuk Kembangkan Layanan Modal Mikro JAKARTA, TRIBUN - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Persero bertekad untuk turut mengentaskan krisis. Untuk itu, perseroan tersebut tahun ini menyiapkan dana sebesar Rp 1,2 triliun guna mengembangkan 550 unit layanan modal mikro (ULaMM) untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Direktur Utama PNM, Parman Nataatmadja, mengatakan, unit layanan yang telah dibina PNM saat ini mencapai 1.500, dan dengan rencana penambahan sebanyak 550 UKM, maka tahun ini binaan PNM menjadi 2.000 lebih. “Kami akan terus menambah UMKM-UMKM binaan. Saat krisis seperti ini, diharapkan UKM menjadi tembok yang bisa menangkal imbas dari krisis,” kata Parman saat diskusi mengenai permodalan UM-
KM di Jakarta, Selasa (17/ 2). Menurutnya, dari 1.500 UKM binaan tersebut, PNM menggelontorkan dana sebesar Rp 300 miliar untuk diputar sebagai dana pembiayaan mereka. “Hasilnya cukup lumayan karena UMKM tersebut bisa berkembang. Hal ini dibuktikan dengan kredit macet yang boleh dikatakan tidak ada sama sekali,” ujarnya. Parman menjelaskan, melalui ULaMM diharapkan usaha mikro dan kecil bisa tumbuh dan berkembang. ULaMM adalah satu unit layanan PNM yang didirikan dengan tujuan memberdayakan usaha mikro dan kecil melalui layanan jasa pembiayaan dan jasa manajemen. Jenis jasa ULaMM yang disediakan adalah pinjaman perseorangan dan kelompok, pinjaman untuk badan usaha, pinjaman untuk ko-
Unit Layanan Ditambah DIREKTUR Utama PNM, Parman Nataatmadja, menjelaskan, setelah proyek percontohan unit layanan modal mikro di 12 daerah, tahun ini PNM akan mengembangkan usaha membuka 180 unit layanan. “Penambahan unit layanan modal mikro akan meningkatkan persentase nasabah usaha kecil menengah menjadi 30-40 persen,” ujar Parman. Ekspansi 192 unit layanan modal mikro, menurut Parman, menelan investasi Rp 1 triliun. Pembukaan unit layanan itu akan memecahkan cakupan layanan yang
terbatas, yaitu di Jawa dan sekitarnya saja. Kendala lain adalah keterbatasan modal yang diusulkan segera ditambah. Perseroan, kata dia, saat ini telah mengusulkan tambahan permodalan untuk mendukung peran PNM dalam mendorong usaha kecil dan menengah. Parman menargetkan dalam lima tahun ke depan PNM akan menjadi pemain penting dalam UKM. “Visi kami melakukan pembiayaan dan pengembangan kapasitas yang tidak dimiliki lembaga keuangan nonbank,” katanya. (PersdaNetwork/ewa)
Kami akan terus menambah UMKMUMKM binaan. Saat krisis seperti ini, diharapkan UKM menjadi tembok yang bisa menangkal imbas dari krisis. PARMAN NATAATMADJA Direktur Utama PNM
perasi selain simpan pinjam dan pendampingan, pelatihan serta bimbingan teknis. Prospek UMKM di Indonesia dinilai sangat besar mengingat daya tahan pada sektor ekonomi ini terhadap krisis sangat besar. Karenanya, PNM pun meyakini dalam lima tahun bisa merangkul ratusan ribu pengusaha binaan. Komisaris Utama PNM Hermanto Siregar mengatakan, bahkan dalam jangka waktu lima tahun ke depan, PNM mengharapkan mampu mengembangkan sebanyak 200 ribu pengusaha mikro kecil. ULaMM akan menjadi senjata bagi PNM untuk meningkatkan usaha mikro. Pengusaha kecil telah terbukti mampu bertahan dalam kondisi krisis. (PersdaNetwork/ewa)
SYARAT MENDAPAT MODAL: • • •
Kategori usaha kecil mikro Mengajukan proposal ke unit layanan PNM PNM akan menyeleksi yang berhak mendapatkan
KOMPAS/RIZA FATHONI
BAHAS JPSK- Menteri Keuangan Sri Mulyani memaparkan keterangan pemerintah mengenai Rancangan Undang-undang Jaring Pengaman Sistem Keuangan (JPSK) bersama Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Andi Mattalatta (kiri) dan Gubernur Bank Indonesia Boediono di depan anggota Komisi XI DPR di Gedung DPR/MPR Senayan, Jakarta, Selasa (17/2).
Inovasi Bisa Jadi Potensi Ekonomi BANDUNG, TRIBUN Melihat potensi kemampuan generasi muda dalam mengolah ide-ide kreatif, Hilton L. Rooy, pengamat ekonomi dari George Mason University merasa optimistis bahwa perekonomian Indonesia akan tetap aman dari dampak buruk pengaruh krisis global. “Saya merasa optimistis Indonesia akan mampu melewati masa krisis sekarang ini. Sekarang sudah banyak kalangan enterpreneur muda yang memiliki banyak ide-ide yang fresh,” kata Hilton L. Root
PhD, usai diskusi yang digelar komunitas kreatif di Common Room, Jalan Kyai Gede Bandung, Selasa (17/ 2). Dalam kehidupan ekonomi dan politik, kondisi Indonesia sekarang sudah jauh lebih baik dari pada sekitar sepuluh tahun yang lalu. Hal ini terutama dalam kaitannya dengan kebebasan dalam mengeluarkan pendapat, ide-ide dan gagasan-gagasan baru yang lebih terbuka. “Sekitar tahun 1996, saya melihat ada kebekuan dalam kebebasan menyalur-
kan ide. Sekarang ini saya melihat banyak sekali anakanak muda yang memiliki ide-ide fresh,” katanya. Pada diskusi yang digelar di tempat yang biasa dijadikan wadah berkumpulnya komunitas kreatif Kota Bandung itu, Hilton menjelaskan, ide-ide dan inovasi baru tersebut akan menjadi potensi ekonomi tersendiri di masa mendatang. Bahkan pada saat terjadi krisis ekonomi di mana ada perusahaan yang jatuh bangkrut sekalipun, hal itu sekaligus membuka kesempatan bagi calon-calon pe-
ngusaha atau enterpreneur untuk muncul. Tentang dampak ekonomi secara umum, ia menjelaskan krisis ekonomi global saat ini akan memberi dampak yang beragam ke berbagai negara. “Semakin terbuka perekonomian suatu negara tentu akan semakin terpengaruh oleh krisis, tapi dalam kondisi sekarang kita satu sama lain saling membutuhkan. Kalau menutup diri, apa yang kita miliki dan bisa diandalkan tanpa hubungan dan kerjasama dengan yang lain?,” katanya. (mba)
Perum Pegadaian Tambah 1.000 outlet BANDUNG, TRIBUN -Mengantisipasi semakin banyaknya masyarakat yang membutuhkan dana cepat dengan jasa gadai sebagai dampak krisis keuangan global, Perum Pegadaian menyiapkan dana sebesar Rp 48 triliun. Selain itu, pada 2009 ini akan ditambah 1.000 outlet atau tempat layanan jasa pegadaian di seluruh Indonesia. Maka, nantinya secara keseluruhan akan ada 3.000 outlet perum pegadaian. “Untuk mengantisipasi itu kita perbanyak outlet. Jadi
meskipun krisis kita tak mem-PHK karyawan, tapi kami malah akan merekrut pegawai baru,” kata Direktur Utama Perum Pegadaian Chandra Purnama usai peluncuran 1.000 beasiswa anak asuh program Perum Pegadaian di Aula Perum Pegadaian, Selasa (17/2). Chandra menambahkan, tahun lalu Perum Pegadaian hanya menyediakan dana sebanyak Rp 33,5 triliun. Sebaliknya meski masih dalam situasi krisis, transaksi di Perum Pegadaian tetap ramai. Hal itu menjadi alasan pihaknya melakukan kebijakan pendirian 1.000 outlet. “Usaha mikro relatif baik dan tidak
terpengaruh krisis. Seperti bisnis kecil di Ujung Berung dan Jalan Pungkur, maka kami dirikan outlet di sana,” katanya. Dari sekian jenis layanan Perum Pegadaian hampir 90 persen masyarakat menggunakan jasa layanan gadai. Sebanyak 90 persen barang gadai berupa emas. Sementara itu, kredit di Perum Pegadaian cukup baik, terlihat dari kredit macetnya hanya 0,06 persen. “Karena nasabahnya sebagian besar kelas bawah, mereka takut dosa kalau tidak bayar hutang. Jadi sebelum jatuh tempo, hutang sudah lunas,” tambahnya. (dia)
Sekolah Unggulan
DATABASE MANAGEMENT SYSTEM/DBMS MS. ACCESS MS.SQL SERVER PROGRAMMING TURBO PASCAL, TURBO C, C++ MS.VISUAL BASIC BORLAND DELPHI, C++ BUILDER PHP MY-SQL, JAVA DESAIN GRAFIS & MULTIMEDIA COREL DRAW, ADOBE PHOTOSHOP MACROMEDIA FLASH/DIRECTOR WEB DESAIN
CAD CENTER DESAIN TEKNIK SIPIL, ARSITEKTUR, INTERIOR, MEKANIK AUTOCAD ,3D STUDIO MAX, ANIMASI & PRESENTASI ACCOUNTING INFORMATION SYSTEM COMPUTERIZED ACCOUNTING WEB BASED ACCOUNTING SYSTEM INTEGRATED TAX & FINANCIAL REPORTING LOW & MIDDLE END ACCOUNTING SOFTWARE HARDWARE & NETWORKING TEKNISI HARDWARE NETWORKING ADMINISTRATOR
KONSULTASI , PEMBUATAN PROGRAM MIS & ACCOUNTING KONSULTASI SKRIPSI, THESIS, DESERTASI, K ARYA ILMIAH KO N S U LTA S I , P E M B U ATA N D E S A I N & G A M B A R T E K N I K JL. PURNAWARMAN NO. 4 BANDUNG, Tlp. (022) 426 5515
5 RABU, 18 FEBRUARI 2009
sorot Sepatu Cibaduyut SENTRA industri sepatu Cibaduyut telah dikenal sejak lama. Tak hanya dikenal di Bandung, tapi juga melanglang hingga ke luar kota. Beberapa pengusaha bahkan sempat mendapat pesanan dari luar negeri. Ini menandakan kualitas sepatu CibaDOKUMENTASI duyut setara dengan DARAJAT ARIANTO produk negara lain. Wartawan Tribun Hanya, daya tarik produk Cibaduyut tak melonjak drastis. Perkembangannya bisa dikatakan stagnan. Namun produk Cibaduyut tak lekang oleh waktu. Pengalaman memberikan pelajaran berharga. Karena pengalaman itu pula, perajin sepatu di sana sering kebanjiran order, termasuk dari kalangan produsen asal Bandung dan Jakarta. Sepatu buatan Cibaduyut sebetulnya sudah banyak dipakai berbagai kalangan. Hanya, jika memakai label “Made in Cibaduyut”, nyaris tak banyak peminat. Konsumen lebih menyukai sepatu dengan merek asing yang terdengar lebih trendi dan up to date. Padahal, sepatu dengan merek terkenal kenyataannya banyak yang dibuat di sini. Sepatu Cibaduyut merupakan salah satu dari sekian contoh produk dalam negeri. Produk yang memiliki kekuatan lainnya adalah tekstil. Sudah sejak lama, Indonesia memiliki produk berkualitas untuk diserap pasar luar negeri. Misalnya polyester asal Indonesia termasuk lima besar terbaik di dunia. Salah satu pabrik penghasil polyester terbesar juga ada di Jabar. Sayangnya, kedua produk ini dan juga produk asal Indonesia lainnya juga tak berkembang. Indonesia justru kebanyakan bisa menjual bahan baku. Lalu setelah diolah di negara lain dan menjadi produk, konsumen malah menyukai produk tersebut. Selain lantaran masalah klasik, misalnya tak memiliki mesin canggih untuk bersaing, juga karena karakter konsumen Indonesia yang lebih menyukai produk luar negeri merek terkenal, ketimbang produk dalam negeri dengan merek tak begitu dikenal. Produk dalam negeri seperti sepatu Cibaduyut atau jins Cihampelas kian melorot karena serbuan produk luar. Dengan berbagai model dan harga yang murah, kini menjadi pilihan masyarakat. Tak sedikit kemudian perajin yang berjualan produk luar karena pasarnya besar. Di tengah kondisi inilah, pemerintah mencoba membantu dengan menerbitkan Permendag No. 56/M-DAG/PER/12/2008 tentang ketentuan impor lima produk konsumsi, yakni alas kaki, garmen, produk elektronik, mainan, serta makanan dan minuman. Pasalnya, produkproduk inilah yang diimpor paling banyak secara ilegal. Aturan ini sedikit memberi napas bagi produsen karena bisa menggairahkan industri lokal serta mengurangi barang impor yang memang banyak beredar. Kendati begitu, beberapa pengamat pesimistis dengan proteksi tersebut. Negara lain yang biasanya masuk akan berpikir cara lain untuk tetap memasukkan barangnya ke Indonesia. Pasalnya, Indonesia merupakan pasar yang sangat besar. Tak heran banyak pengusaha luar negeri berani membayar mahal untuk dapat memasarkan barangnya di negeri ini. Sebagian pengamat menilai, selain aturan tersebut, pemerintah juga harus memberi fasilitas lain bagi produsen dalam negeri. Antara lain penyediaan mesin canggih yang terjangkau untuk membantu meningkatkan daya saing produk. Dengan kualitas produkyang baik, tentunya pasar dalam negeri yang memang sangat besar bisa diraih. (*)
Panjang tulisan maksimum 4.000 karakter. Materi dikirim via e-mail opini@tribunjabar.co.id, tribunjabar@yahoo.com, atau kirim langsung ke redaksi Tribun Jabar di Jalan Malabar No 5 Bandung menggunakan CD atau disket. Sertakan foto diri, fotokopi identitas yang masih berlaku, dan nomor telepon yang bisa dihubungi.
Mengubah Paradigma Ospek ORIENTASI studi dan pengenalan kampus, atau yang lebih dikenal dengan istilah ospek, merupakan salah satu rangkaian kegiatan orientasi bagi mahasiswa baru di suatu lingkungan kampus. Secara umum, kegiatan ospek bertujuan untuk memperkenalkan visi-misi kampus, baik secara historis, demografis, maupun karakteristik. Selain itu, ospek menjadi ajang untuk menanamkan perubahan paradigma berpikir dari pola pikir anak sekolahan menjadi pola pikir akademisi yang analitis, logis, dan kritis. Melihat perkembangannya, ospek menjelma menjadi sebuah kegiatan perpeloncoan bagi mahasiswa baru, baik secara fisik maupun psikis. Dan pola didikan ospek seperti ini merupakan warisan turun-temurun dari angkatan-angkatan terdahulu yang entah dari angkatan berapa dimulainya sehingga tiap kampus memiliki semacam kekhasan dalam mengospek mahasiswa barunya. Memang, diakui atau tidak, kegiatan ospek seperti ini (baca: perpeloncoan) cukup efektif memberikan shock therapy
ANDRI AGUSTINA Mahasiswa Kimia Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.
untuk mengubah karakter dan pola pikir. Namun, terlepas dari sisi baik dan buruknya, tetap saja polapola perpeloncoan seperti ini harus dikaji secara komprehensif, apakah masih layak diterapkan dalam rangka mencetak seorang akademisi. Sebagai tinjauan umum, kegiatan ospek ternyata membutuhkan kesiapan dan kesanggupan yang cukup besar, baik bagi panitia maupun bagi mahasiwa barunya. Hal tersebut menyangkut masalah ketahanan fisik, ketahanan mental, dan finansial. Terlebih lagi, panitia harus mampu mengorganisasikan sejauh mana ketahan fisik dan mental setiap peserta sehingga hal-hal yang tidak diharapkan dapat dihindari. Sebagai contoh, tak jarang dalam rangkaian kegiatan ospek, mabim, PAB, dan lain-lain diwarnai dengan malayangnya nyawa seseorang atau mahasiswa baru. Sebagai
ekses dari keteledoran dalam merespon ketahanan fisik seseorang. Dan berbicara soal nyawa, maka urusannya akan semakin rumit, karena sama artinya dengan berurusan dengan pihak berwajib, terancam dikeluarkan dari almamater dan pupusnya satu harapan generasi. Berkaca dari pengalaman tersebut,
perlu kita renungkan bagaimana konsep ospek yang qualified, baik secara materi, isi, maupun kompetensi. Kita (mahasiswa), sebagai agen
perubahan, harus mampu melakukan perbaikan yang signifikan dalam mengubah kultur orientasi yang selama ini tersegmentasi. Dan sedikit demi sedikit menciptakan kultur baru dalam menyambut mahasiswa baru. Misalnya dengan melakukan pendekatan secara intuitif sebagai sesama mahasiswa, bukan pendekatan represif sebagai senior ke junior.
Memasukkan materi yang berhubungan dengan penggalian kemampuan Intellectual Quotient (IQ), Emotional Quotient (EQ), dan
Emotional Spiritual Quotient(ESQ) dalam ospek merupakan cara lain untuk menanamkan karakter sebagai kaum intelektual sehingga suasana akademis lebih terasa daripada suasana underpressure yang menegangkan. Walaupun porsi untuk meningkatkan ketahanan fisik dan mental tetap harus ada, takarannya harus tetap porposional sehingga diharapkan dapat mencetak agen-agen perubahan yang andal dan tangguh. Selain itu, perlu adanya kontrol dari pihak-pihak terkait seperti jurusan, dekanat, ataupun rektorat sehingga kegiatankegiatan orientasi senantiasa terpantau dan masih dalam lingkup kewenangan suatu institusi. Bukan menggelar kegiatankegiatan ilegal yang dampaknya bisa berakibat fatal. Akhirnya, kita pun harus terus berusaha memperbaiki paradigma ospek sehingga tidak lagi menjadi sesuatu yang perlu ditakuti oleh mahasiswa baru. Dan semoga tidak terdengar lagi adanya korban jiwa yang gugur dalam kegiatan ospek selanjutnya. (*)
Affirmative Actions: Politik Berparas Perempuan RONALD Inglehart dan Pippa Norris (2003) dalam bukunya, Rising Tide: Gender Equality and Cultural Around The World, menyebutkan bahwa ada tiga hambatan bagi perempuan dalam berpolitik. Pertama, hambatan struktural, seperti pendidikan, pekerjaan, dan status sosial ekonomi perempuan. Kedua, hambatan institusional, seperti sistem politik, tingkat demokrasi, dan sistem pemilu. Ketiga, hambatan kultural, yakni budaya politik serta pandangan masyarakat terhadap kesetaraan gender. Karena hambatan tersebut di atas, boleh jadi peran politik perempuan kalah bersaing dengan kelompok laki-laki. Kondisi ini membuat suara perempuan tidak begitu terdengar, terutama dalam proses pembuatan kebijakan di parlemen meski yang diperjuangkannya adalah hak-hak perempuan dalam politik. Kondisi ini menimbulkan peran politik perempuan terkooptasi oleh dominasi kelompok laki-laki. Karena itulah, perlu dicarikan terobosan dalam cara berdemokrasi untuk mengurangi kesenjangan peran perempuan dalam politik. Salah satu cara untuk mendongkrak peran politik perempuan adalah adanya kebijakan affirmative actions (aksi-aksi afirmatif), yang merupakan suatu langkah aksi untuk memberikan peluang khusus bagi politisi perempuan. Kebijakan tersebut memang perlu, bahkan harus dilakukan, mengingat kelompok perempuan merupakan kelompok sosial yang cukup signifikan secara
DR EDI SISWADI MSi Praktisi Pemerintahan
kuantitatif. Menurut sensus BPS 2005, jumlah perempuan di Indonesia adalah 108,4 juta jiwa atau 49,74 persen dari seluruh populasi penduduk Indonesia. Jumlah yang cukup signifikan secara kuantitatif ini ternyata belum merupakan kekuatan politik yang memberikan kontribusi optimal, terutama dalam proses perumusan kebijakan politik dan keterwakilan politik gender. Pertanyaan sekarang, mengapa aksi afirmatif ini perlu? Sebenarnya, sejak awal reformasi, desakan adanya keterwakilan politik perempuan dalam parlemen sudah mulai didengungkan, bahkan secara eksplisit minta kuota 30 persen. Hal ini perlu dilakukan untuk mengatasi sejumlah hambatan seperti disebutkan di atas sehingga peran perempuan bisa lebih optimal. Karena itulah, diperlukan reengineering democracy yang memungkinkan peran politik perempuan dan lelaki sejajar. Upaya tersebut dirasakan perlu, bahkan mendesak dilakukan, untuk menghindari perangkap konsep universalitas warga negara dalam peran
politik. Sebab, memang faktanya dalam setiap demokrasi, apalagi demokrasi yang sedang bertumbuh seperti di Indonesia, warga negara itu memiliki kemampuan dan kapasitas berbedabeda, seperti miskin-kaya, perempuan-laki-laki, minoritas-mayoritas, dan kaum terpinggirkanpengendali. Selain itu, mereka pun memiliki kesiapan dan kemampuan berbedabeda untuk terlibat dalam proses politik. Itulah yang kemudian disebut sebagai pertimbangan partikularitas dalam peran politik, apalagi garis start antara perempuan dan laki-laki berbeda. Kelompok lakilaki diuntungkan oleh sistem dan struktur politik kekuasaan, yang semuanya menguntungkan dan berpihak kepada peran politik laki-laki. Dengan demikian, aksi afirmatif ini diperlukan, untuk mengatasi fakta diskriminasi dan kesenjangan peran politik perempuan dan laki-laki. Aksi afirmatif tersebut adalah terobosan dalam mengatasi kesenjangan peran perempuan dalam sistem, struktur, dan proses politik. Hal ini karena memang kemampuan perempuan yang dibangun dalam kondisi sosial, tingkat pendidikan, pengalaman berinteraksi sosial (terutama interaksi dalam proses politik), membangun jaringan, dan basis massa sampai kepada dukungan, jauh tertinggal dibanding lakilaki. Pengaruh kultur dan struktur politk serta adat istiadat memungkinkan laki-laki lebih leluasa berkiprah dan bergerak dalam kehidupan publik. Sinyalemen Stiglitz yang menggambarkan negara makin kaya sedangkan penduduknya semakin
miskin merupakan analogi tepat untuk menggambarkan peran politik perempuan, dan kita harus mencegah ketika demokrasi semakin maju, tapi perempuan semakin terpuruk. Jika ketidakadilan gender ini terjadi, justru akan timbul bahaya yang lebih dahsyat ketimbang bahaya kemiskinan. Untuk itulah, kemudian kita memerlukan langkah aksi afirmatif sebagai terobosan untuk mengatasi kesenjangan peran politik perempuan dan laki-laki dan tentunya aksi-aksi afirmatif ini merupakan salah satu taktik perjuangan yang masih perlu diupayakan melalui langkah dan upaya sistematik dari kelompok perempuan. Kebijakan ini bukan taken for granted yang seolaholah kelompok perempuan begitu mudah direkrut dan duduk dalam jabatan politk di parlemen dan juga di birokrasi. Hal inilah yang perlu diluruskan karena memang tindakan afirmatif ini hanya dalam pencalonan, bukan dalam kuota alokasi kursi di lembaga perwakilan. Pemahaman yang seringkali disalahartikan oleh masyarakat, terutama kelompok laki-laki, bahwa perempuan minta jatah 30 persen kursi di DPR, tanpa perjuangan apa pun. Hal ini secara tegas diatur dalam Pasal 55 Ayat 2 Undang-Undang Nomor 10/2008 tentang Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD, dan DPRD Tahun 2009, yang menyebutkan, “di dalam daftar bakal calon sebagaimana dimaksud pada ayat (1), dalam setiap tiga orang bakal calon terdapat sekurang-kurangnya satu orang perempuan bakal
calon.” Dengan demikian, jelaslah bahwa affirmative actions ini lebih menekankan pada pengaturan soal “zipper-system” dalam penetapan caleg, bukan mengatur tentang caleg perempuan yang harus duduk di parlemen. Untuk tahap pertama, tampaknya peran politik perempuan takkan terlalu dominan. Menurut Lovenduski (2005) dalam bukunya, Feminizing Politics, para wakil perempuan diramalkan akan menghadapi rintangan-rintangan untuk mencapai kekuasaan pada semua tingkat pada hierarki politik. Artinya, perempuan itu jauh lebih sulit dibandingkan kelompok laki-laki dalam menghadapi kompetisi dalam meraih kekuasaan. Namun ia mengakui kehadiran perempuan dapat memengaruhi bahasa politik dan di sinilah feminisasi politik akan terjadi. Untuk mewujudkan aksi afirmatif ini, tentunya komitmen partai politik sangatlah menentukan sehingga akan terwujud peningkatan keterwakilan perempuan di parlemen. Sebagai catatan, keterwakilan perempuan di DPR hanya delapan persen pada periode 1999-2004. Meski demikian, yang terpenting bagi kita adalah bagaimana kekuatan statistik perempuan bisa ditranformasi menjadi kekuatan politik sehingga menempatkan peran perempuan Indonesia tak hanya dalam wilayah domestik-tradisional. Kita pun bisa menyaksikan bahwa Pemilu 2009 ternyata akan menjadi pertarungan yang sangat menarik antara kelompok perempuan dan kelompok laki-laki. Siapa yang unggul? Kita lihat saja nanti. (*)
6 RABU 18 FEBRUARI 2009
00195591B
The Hour Class Trm Jual/Beli Sementara Rolex, Patex, P.Chopard, Bvlgari, Omega, Tagheur, Berlian, Dll. BSM Lt Dasar A 70 T:91091099-081322609696 00196008B
SAN Fransisco Wacth BSM GT A15 ====Menerima Rolex Asli Dll===== ======Dngn Hrga Paling Tinggi===== ——Hub: 92621316-91091056——— 00196016B
BARANG ANTIK TERIMA UANG Kertas, Coin Dlm/ Luar Negri, Barang Antik, T:70226360 00191477B
EMAS
00191668B
Kdrt LCD Aquos 395x24, Electronik HP, Tanpa DP Hub: 022.93045350 00191893B
Kdrt Mrh Syrt KTP, Eltnk, Hp Frntr, Mbel, Lptop, Dll. Hr/Mggn U/wsrta 92523486 00192530B
“KREDIT” Lengkap Elektronik & Furniture Tanpa Dp, Hub :022-92154951 00193038B
Kredit Hp Mas Mingguan/Harian Khs Wirausaha Bs Di Uangkan T:70055749 00194350B
KREDIT Tanpa DP,LCD,TV,HP,L. Es Dan Elektronik T92794445/08172372895(Aris) 00194466B
PUSAT KREDIT , Komp, Elektronik, Syrat Dijemput Hub: 70373717/91555373 00194503B
KREDIT Elektronik Dan Hp Tanpa Dp, Persyaratan Bs Dijemput T:92872677 00194556B
“KREDIT” TV, Mesin Cuci, KUlkas, Dijamin ACC, Hub:022-92958119 00194644B
Kredit Syrt FC KTP aja, Elktrnk, Frntr, HP, Dll Ada/Tnp DP T.081809017948/92369084 00195213B
PT Surya Electra Cash/Kdrt Eltrnk, Frntr, Prss Cpt, Lsg Srvy 93355216-92958119 00196000B
JUAL-BELI LM 24K Srtfkt ANTAM Min.1gr goldsmart-9999.com T:0857 2036 5217 00191535B
DIAMOND Terima Emas, Berlian, Hrg Lbih Tingi Hub: 92774747-081321114747
Kredit Ringan Tnp DP, LCD, TV, L.Es, M/C Frntr,dll T: 91260335-91122075 (Cmhi) 00196717B
DP 0% TV LG Flat 21' 122Rb x 12 Murah Buangeet Hub: 022.91633687 00196745B
00192441B
CICIL HP, Elektronik, Komputer, Emas DP&Angs Mrh Syrt KTP&KK 71329297 00195815B
TAS
KOMPUTER Panggilan 24 Jam!! Apapun Gangguan Komputer Anda Kami Bantu T: 91759191 00177877B
Trm Psnn TAS DIKLAT & Seminar Proses Cpt Jl Leuwisari V No59 T:5206738 00195882B
“PRODUKSI Tas Seminar/Promosi” Hub”Fokus” 70491945/081573919293 00196189B
ALAT-ALAT ALAT FOTOCOPY Dijual Mesin Foto Copy IR 550 Hub FC Air Mancur T: 2508554 00196908B
ALAT HIBURAN Di Beli Termahal Bagus/Rusak TV,PS2,PSP T(022) 91836315 00190144B
Dibeli Termahal, Bagus-rusak PS1, PS2,PSP, TV, Tlp: 022.92739910 00190310B
Dibeli /Jual/Trm Gadai TV,PS, HP, Dll T: 70131100-70046157-70400609 00190580B
DIBELI Dg Hrg Tinggi Tv, PS1-2 Amply, H.Cam, DVD, Bgs/Rsk, T:76608510 00191481B
Parabola Bebas Iuran/Telkomvision.Antena, TV, Dll. Srvc Paralel T: 6041318- 76190225 00191608B
Kredit PS2,3 Dll dibeli Bgs/Rusak TV, PS1, PS2, PS2 HD=1,5Jt T:93056754 00191832B
-— Dibeli PSP, PS2, PS3, LCD — Hub: 022.70570541 00191919B
SS Rent PS2 35Rb Diantar Tiap 5x Sewa Bonus 12Jam T:70690852-081321015739 00192520B
SAWARGI FILTER JL Pnjernih Air & Psg Depot Air Plg Mrh T:70030763 00193785B
Dibeli Mahal PS2,HD=1,7, PS2=1Jt, PSP NDS, Djmput T: 93020006-70555881 00194607B
MURAH PARABOLA Bebas Iuran telkom Vision,Servis, Dll Hub:085320 180184 00195782B
DI BELI Mahal PSP, PS3, NDS, Wii, PS2, PS2HD, Dijemput T:022-92944458 00196336B
MURAH PARABOLA BEBAS IURAN MATRIX Aora TV, Top TV, Indovision, Telkomuision. Panggilan Service & Paralel S.Hegar 20 T:6013461/70144425 00196734B
JL/BL/TT Baru/2nd TV, LCD, PS Bagus/Rusak Phone: 9298 2048 00196788B
INDOVISION PROMO Gratis Prltn+ mOVIES+ Sport Unit Trbts Hub: 022-91527600
SPECIALIST NOTEBOOK & SPAREPART Accesories, Service, Dibeli NB Kond Hdp/ M a t i . T: 7 2 7 3 3 7 7 - 7 0 0 0 5 4 0 1 PASIFIC NOTEBOOK JAYA PLAZA 00188779B
Ais Note Book Kandaga Komp Lt2/AA2 T:7277536/70078499 JI/BI, Tkr/Tmbh SrvcNB 00189984B
SPEEDY 3Bln Abodemen Disc 50%/ Gratis 1 Bln T: 2514241/76071900 00190044B
==Epson Service Center, Garansi== ———Hub: 4207512- 70929513———00190096B
Service Instal NB & PC Ditempat Instalasi Network T: 022.70685900 00190316B
Dibeli Tinta Cartrige Baru/Bekas, Type Laser Jet, Deskjet, HP, Cannon, Epson, Dll. Bisa Dijemput, JL.M Toha 299 ====Hub:70987888-70346023===== 00191194B
“Laptop Toshiba” Grs 1Thn-P3C 2Jtan “KAISAR” T: 5235344-92141416 00191238B
D BELI Tinggi Komputer Note BookPrinter Hub:022-91269152 00191461B
JL Komptr P4 Lngkap 1,7Juta, Trm Tukar/ Beli T:70933258-081931218755 (24 Jam) 00191786B
____DIBELINOTEBOOK&KOMPUTER____ ____24Jam Dijemput.T: 7627 4560____ 00192265B
JL/BL/TT/SERVICE Notebook & Komputer www.satuhari.com T:7018 1870 00192267B
SERVIS,INSTAL,Dll NB & PC 24Jam —HoMogeNic Com T:(022) 9201 5998—
00192560B
Vista NB Galery All About Note Book!! Jaya Plaza Lt 1 B1 T:7213978-70917049 00192580B
Service Instal, Upgrade. Pnggiln SeBandung T: 930 35 256 _ Pnglaman 00193407B
Di Beli NOTE BOOK Komputer Dijemput ———T: 7 0 4 1 0 8 3 5————— 00193451B
DI BELI LAPTOP Tiap Hari 24Jam Harga Tinggi/Dijemput Hub: 76270773 00193471B
FOCUS RENT Infocus/NB=150/Hr, PC, Prin, Pls TV, Layar-GPS HUb:022-91228569 00193686B
Dibeli Notebook Bagus/Rusak Hub:70746507 00193710B
00196857B
Terima Service Install Up Grade DiTmpt Anda Hub: 022-700.949.16
LesMusikProduksi(Nuwendo,FI-StudioWavlab & Jas Arsmn) 92869709-085221554936
====Service Komputer & Printer=== Ditempat Anda T: 70217136-081910129034
ALAT MUSIK
00194555B
00191726B
Dibeli Mahal Keyboard, Sound System, Trm Service T: 7565282-70133210 00192896B
JUAL GUITAR ELEKTRIC all merk & song Style keyboard T:085759204747/76016137 00193565B
DIBELI/CARI Gitar ORI, Keyboard, Korg, tehnik, Power, Drum 76230340 00194403B
Bikin RBT (NSP) u/ 5 Oprtr (Tsel, Flexi, X L , I n d o s a t , F r e n ) T. 7 0 8 8 3 7 8 8 00194758B
-— Spesialis Service Keyboard —— ——Panggilan Hub: (022) 71372015—00195132B
Ahli Service Keyboard/Piano/Organ Bisa Ditempat, Phone : 70057826 00195827B
Song Style Semua Keyboard Tlp/ SMS 085722530119-022.91353111 00196023B
ALAT PENDENGAR AHLI REPARASI.. Jual Alat Termurah. Jemput - Antar T:70132101 / 6079840 00190294B
ALAT PENJERNIH ========= Tirta Kahuripan ======= Spesialis Filter Air Dan Depot Isi Ulang, Terima Dalam Dan Luar Kota Hub: 022.92295950 - 081394144100 00189339B
AQUALITE Specialis Depot Air Minum 14,5Jt, Stainless, Lkp, Mewah & Bergaransi, Penjernih Air U/ RT, Hotel, Restoran, Ktr Dll T:5212618/92516409 00190088B
DIFILT Spcl Pmbuatan Dpt R.O & Dpt Isi Ulang Brkwalitas T:92892982-081809824486 00191961B
Adijaya Specialist Filter Air & Service Grs/Gagal=Batal T: 76765220 00192997B
Jl Filter Air 8 Inchi 500Rb, 10 Inchi, 850Rb, Stnls KhsRmhTglGaransi92128901-081221091343 00193812B
JL FILTER AIR 8'=400Rb+Pasang Depot Isi Ulang Mulai 11Jt-an 08812265739 00194640B
BANYU FILL Jl Filter Pmasangan Depot Isi Ulang 11Jt-an T:70778829-0818425533 00194770B
Dijual Depot Isi Ulang, Lok Padat Omzet, Bagus, Hrg 25Jt/N T: 085846598274 00194783B
Ready Tanki 5000, 3000, 2000, Alat Isi Ulang, Mesin RO Housting Dan UV Stainless, Fiber Glass, Media Import ======Hub:022.91578112========= ———0811208943-081394431670——— 00194791B
DEPOTAIR Minum Izin Legal Sertifikat POm SNI Merk 15Jt 08177 64182/0812211 22295 00194985B
-—BANDUNG PERINTIS TREATMENT—— Pelopor Depot Air Minum&Alat2 Penjernih terpercaya Hrg Mulai Rp.5Jtan ——T:022-7320616-081322 922190—— 00195923B
RAJFILTJlFiltrPnjrnihAir100%Alami(NonKimia) T.76270748—081394805048—081910051438 00195985B
Dijual Depot Air Minum 8Rb Ltr Msh Jalan Hub: 08882339819 00196015B
Ingin Buka DEPOT? Hub: 76019752 Paket 1000 Liter Lengkap Rp.6 Juta Paket 3000 Liter Lengkap Rp.8 Juta Paket 5000 Liter Lengkap Rp.10 Juta 00196710B
Jl Bth Cpt Mrh Depot Air Minum Sdh Jln Omzet Bgs Lok Strgs H: Nego 70448886 00196759B
ELEKTRONIK AC/AMPLIFIER/EQUALIZ BONGKAR Pasang & Service Ac Ruangan Cek Gratis! T.76018543/70432755 00193004B
Service AC Ruangan, Bongkar Pasang Isi Freon Tlp: 022-92564505 00194382B
00194605B
Sewa Komputer NB, Infokus “INDO RENTAL” T.5235360 / 70001977 00194629B
Mrh T 42 Giga+HDD 40+VGA 32+256+CDR SDD+Casing Rp.810Rb, T:91619603 00194779B
Dibeli..!! Note Book Komputer/Print Dijemput Phone: 70148521 00194788B
PGLN SERVICE MONITOR Beli Rusak Jl/TT 15'=280 17'=400 T: 70517864 00194822B
Adjie Kmptr Srvice-Instal PC & NB Sebandung Ry, Trm Upgrade& Buat ProgT:91190025 00194979B
Dibeli Monitor Rusak 50-100Rb Terima Rongsok CPU Hub:76666198 00195607B
ADA INTERNET Speedy Hmt 75Rb/Bln,Disc 50%,Aktv.Grts,Dijemput T:76180936 00195636B
Dibeli Komputer & NTBook Kondisi Apapun. 24Jam Dijemput T: 76279454 00195856B
SPEEDY Disc 50%, Telkomvision Paket Mulai 125Rb T: 76797988/7323423 00195860B
NR2 Service Komp Pgln 24 Jam, Up Grade, Install Hub: 5212624-76617312 00195965B
Service Komputer, Printer, Monitor, Glory Jamika No. 108 T: 76237533 00196017B
Dibeli CPU/Monitor/Print/NB Dll —(Bagus/Rusak)Hub: 70005232— 00196035B
Dibeli Note Book Dgn Harga Memuaskan Tlp: 76526550- 93355001 00196040B
Service Install, Up Grade, Rakit, Pnggilan Hub: 022.92628020-0817200182 00196904B
SPECIALIS Program Toko, Distributor & Accounting T:71364879/91234879 00196909B
TELEPON Punya KTP Bs Kredit HP Eltrnk, Frntr, DP.300Rb Dpt N5000 T:70949727-92014736 00191746B
Isi Pulsa HP Sendiri Dapat Uang Hub: 78486297- 0816629470 00192039B
Gebyar Flexi Home Wartel DP 90Rb PABX/Internet=Murah T: 70323138 00193410B
ALL OPERATOR Perdana & Voucher Hrg Miring T: 9248 1160 —0857 592 12345
Refleksi Gurah, Bekam, Srtfkat (YABM) PCI 1/H3 No 86 T:86615059-70789111
LANGGENG JAYA STEEL _Canopy Anti Panas 90Rb T: 76249885 / 081 561 855 20 00190072B
AHLI CANOPY Rival Steel Hrg 80Rb Trm Beres.tbl4_5_6_10mmT:6006967 / 76058351 00190108B
KARYA ABADI Bgn/Renov Rmh, Ruko, Pngcatan, Dll. T:08179246391/76781011 00190245B
CANOPY + ZINCALUME 140.000/M2 Trm Beres Heri 70123122-081221108096
00196972B
00193728B
Anda Mau Jual Handycam Camera Digital Hub: 022.76230340
00194558B
...KOREA... KOREA ...KOREA... Kursus Bahasa korea Siap KLPT (EPS-KLT) .....Syarat Kerja Di Korea..... Phone:(0264) 9180903 / 0858 4614 8968
00192461B
00195864B
Spesialis Canopy Poli + Kain+ Roling Dor “Agis Jaya” T:92227807-081322700892
Percakapan B.Inggris & Mandarin.. Mlyani Bljr Privte, Klmpok, In House Training u/ Perbankan, PNS, Mahasiswa/i, SMU Dll. Murah & Berkualitas Hub: Mr.Wen. Tlp: 60828951-083183890318
00192551B
RENOVASI & DESIGN RUMAH (free 3d eks)—081 394 93 6289 / 022-7053 4489 00193562B
BJS_Ahli Bgn Konst.Baja u/Pabrik, Gdng, Gudng,DllT:7814187-70444906-08122127459 00194795B
Banyu Biro Pool Pmliharaan & Pmbuatan Klm Renang Tlp/SMS 08818224185 00194972B
93452937 /2533925 Gbr+Rab, Renovasi, Bangun Baru&Pengecatan 00195711B
BANGUN Baru/Rnv Rmh Tinggal, ruko Berpglmn, Hrg Bersaing, Gbr Grts 76530055 00195713B
Trm Psg Gypsum + Profile Pengecatan Melamik, Kitchen Set, Yadi 91909057 00195830B
Specialis Watter Proofing Bocoran Dak, Toilet Hub: NN 76834676 00196169B
CANOPY+RANGKA 120.000/m2 Pagar & Tralis Hub:Mia 022-76336173 00196193B
CANOPY HICOL Import Bergaransi “CENTRAL CANOPY” T.665 2250 / 70997051 00196793B
T.91542311/92290936 Gbr 300/m2 Rmh, Ruko borong Bangunan renov/Upah Kerja 00196870B
Rancang-Bgn-Renov-Gmbr 2d/3d Hattaciv98@yahoo.com @ANomor_o:>00196887B
ANGKUTAN -—————AMZ cargo——————Melayani Kiriman Paket Melalui Udara, Laut & Darat Keseluruh Indonesia ——Door To Port & Door To Door—— ——————Harga Bersaing——— ——————HUb: 022-760 26 009———00195490B
“IJX” Paket Ke Jakarta RP.350/Kilo Muraaaaah..Aman T:76099118-92040818 00195672B
L 300 PU Angkutan Barang Dlm/Luar Kota T: 5405604-08156155720 00195853B
TALENTA Truck Sgl Ukuran u/Pindahan Lintas Sumatera T.08112212530 / 081220551115 00196740B
AHLI KECANTIKAN Blossoms Wajah Bersih & Cerah Bisa Satuan T: 70697183-081809638732 00192874B
ARSITEK SKALA Gbr Arsitek+Detail+RAB (trima Borongan/Renov) Pkt 1.5Jt 70650786 00191586B
BANGUN BARU Renovasi Rmh Mewah, Pabrik, Hotel, Interior Dll “KOZARAYA” 081 22 364080 00193771B
==DESTA== Gbr Arsitek + Detail + RAB 3500/m2 Phone:70093765—5897560 00196797B
BENGKEL MOBIL/MOTOR ======== Asep Mcgyver Tea ======= S. hATTA 438A T:70470287/08122062123 Specialist Diagnost Systm Injection Speedometer Dgtl, ECU/ABS,ESP,Remap 00192858B
JL Hidroulik Cuci Mbl Grnsi 2Th Trm Srvc Hidroulik T:0818622683/081320643997 00193694B
Cat Oven +Las Ketok Grnsi Rapih, Murah. Bengkel Roma T: 70475225 00194944B
..........SAG AUTO SERVICE........ ........Gratis jasa Ganti Olie...... Scan Enguine O/H Enguine O/H Trnsmsi ....Tune Up, Power Steering, Dll.... Cihampelas 264-268 T.2043812/92365681
BIMBINGAN SKRIPSI SKRIPSI/TESIS Cepat Akurat Murah Hub: (022) 70492120
HEWAN BURUNG
00196774B
00191579B
_____________ACCENT_______________ ______Pusat Percetakan PEMILU______ ______Sticker-Kalender-Poster______ ________Brosur-Kartu Nama__________ _______Katalog-Leaflet, Dll________ ____Desain GRATIS Bisa Ditunggu____ ______Jl.Soekarno Hatta581_______ ___TLP. 022-7300706-081322165790___ 00191793B
Buat: Brosur , Nota, Undangan, Kaos, Yasin =======Hub: 91526527====== 00192570B
Antr-Jmpt Undangan, Yasin, Majmu Syarif, Faktr, Brsur, Dll T:91739993 00193600B
MITRA PRINT Trm Cetak K.Und, Brsr Ysin, Dll.Antr-Jmpt 76068591- 08122360993 00193618B
#MOVE-92220777/0857 21721 888# Brosur FC Hanya Rp.95/Pcs Termurah 00194397B
Raja Caleg Stiker=130, Liflet/Poster=225 K.Nama=12.500, Klndr 500 T:76094802 00195589B
Cetak Transfer Paper Murah/Cepat Sketsa —T: 6000.208-0818632243—00195838B
SPECIALIST ID Card /Member Card Berfasilitas..Barcode / Magnetic..Jual Bahan Instant/Printing..Terima Makloon Press T.(022) 6046307/91256388
GLOBAL STNK, SIM,BBN,Mutasi JABAR & DKI Trcpt & Trmrh.Antr-Jmput T:5207325 00192305B
“SANDI” STNK, KIR, Dll Bisa Antar-Jmpt T:76561218/91982673 buka 24Jam 00192618B
Jasa STNK/SIM Rp.20Rb Sarijadi Flat L/II T:70331960-08122057171 00193078B
PAJAK!! Bingung/g da Wktu?Kami Bntu T:70318227_Ingat SUNSET Diperpanjang! 00194478B
URUS PT/CV ,Siup, TDP, NPWP, STNK, Bbn Dll Cpt & Mrh T.70380636-91237944 00195708B
KONSULTASI KURSUS Hipnotis Prana, Reiki u/ Pngobatan, Bk Aura,Kcantikan T:76294439 00191926B
Solusi Cpt & Tuntas RT, Keuangan, Kshan, Jdh CICILIA 5434654-08122170622 00192584B
KONSUL JITU Osmoro Bangun Mslh Suami/Istri, Jodoh, Daya Tarik, Praris Aji, Pnakluk Sukma, Psg Ssk, Lancar Rizki, Sri/ Ki Mhcd Aan T:730081/081910069384 00192883B
M.A.C BELADIRI MODERN & KONSULT Spiritual CAMAR Putih.Mslh Prbdi, Karier, Jbtn, Saingan Bisnis, Utang Piutang, PsugihanIslami, UangAsma, Tabanas/ Dana Ghaib, Ruwatan, Susuk, Pelet, Gendam Pengeretan -KAMI BERIKAN BUKTI BUKAN JANJI -Gus DharmaAji_Kp.Cipadati No.115 Rt 3/3 Cinunuk-Cibiru & Maleer V/169 GATSU Bdg T:70020490-7624024192752945-92185187-081573715715
00194407B
Stres Khidupan Cari Jodoh, Kerja/ Usaha, Jl.Rumah T: 93410226 Abah 00194477B
Khusus Pengasihan Pemikat Daya Tarik Kharisma, Wibawa, Pesona T.91824477 00194494B
Harta , Uang, Bisnis, Karir, Cinta/RT, Maju, Mujur, Makmur, Optimis, Yakin/ PD, Berani: Drs. H. A. BANCIN 7272598 Jl Tenismeja 30 Arcamanik 00195928B
00196143B
Hajat Pintas Khss Mslh Keuangan/ Utang Piutang Dg Instan, Prss Sngkat (Dpt Dtnggu) Slkan Dtg Lsg Khss Yg Brhajat Saja T: 081.22.11.671.44
00194483B
ADIN RENT Box L300, SS, Engkle, Inova, AVZ,Kjg,Pregio,APV T: 76939381 00194531B
ASTERIX RENT CAR + Spr/Tnp Spr Avanza, Innova HUb: 91126745 / 91621758 00194537B
DARAS RENT Avz,Inv,Arena,BMW,Mercy 24J 76433360/081322600343 Charter Drop Bndr 00194543B
BINARUM RENT A CAR +Sopir APV, AVZ, Mrh, Bersih, Sopan 087821113195/2014961 00194646B
PARIPURNA Charter Dlm/Luar Kota Innova/Caps Hub:022-4201000/4203060 00194720B
Cikuray Rent Pick Up, Mini Bus, GRV, Futura, Hub: 7306223 00194784B
M-YOU RENT Murah, Nyaman + Sopir . 705 66 095-085.222.222.095 00194821B
ALDY RENT CAR Mnywakn Kend Trbaru APV, AVZ, Pregio, T:7311471-91516431 00194852B
PERDANA RENTAL Murah, Kijang, APV, AVZ, T:022-70699919/92464948 00194977B
Jecko Rent Trm Drop Jabotabek (550Rb) Bandara 500Rb T:76239952-081395308817 00194982B
Pyramid rent 24jam(Tnp Sopir) MURAH!I nov,APV,Avz T.70463711/081 22073 1114 00195460B
Teladan Rental Box & Minibus Hub: 022.70996600-081322311136 00195583B
PDS RENT Kijang Kapsul, Ac Double, Futura, GRV, Espass+Spr T.6650902
00192562B
Video Shooting Digital u/ Sgla Acara Hrga Mulai 250Rb T: 70681099 00192984B
DIGITAL PHOTO &Video Shooting 3Album + 2DVD + 20R=Rp.1,5Jt T.91612406 00193436B
Brani Pro Brani Bagus Video+Foto+ Sewa. Aris T: 70659956- 70472485 00193623B
DISEWAKAN Mobil Pengantin Mercy CClass Rp.500Rb T: 5223032-70236656 00193643B
Paket Rias Pengantin +Dekorasi+Album Photo 3,5Jt T:085724516772-7236317 00195760B
Modal 5Jt Kami Pestakan Lengkap PernikahanAnda Terbatas T:081321458171 00196027B
Rias Pengantin Lkp & Modern. Serta Upacara Adat, Hub: 022.92090474 00196041B
Souvnr & K Undgn Novellty BTC GF 6 3-8 Dr Junjunan 142-149 T: 6126542-08164871128 00196150B
“NURJANAH”RiasPengantin&Dekorasi(Ijazah Nasional) 022-6013996/081321028844 00196701B
KEPERLUAN PESTA Foto+Video Ctk Diantar Gratis DV Prduction T: 91856328-081321305231 00192854B
KESEHATAN/KECANTIKAN KESEHATAN Saya Turun 20Kg/5Bln, Sehat Alami, Halal, Aman u/ Ibu Hamil-Mnysui T: 91208331 00190444B
Terapi Kesehatan Gelang&Kalung Biomagworld USA 3000 Gauss Sirculasi Darah, Tulang, Syaraf, Kanker, Obesitas,Sehat ,Canti, Awet Muda Terbukti & Nyata Hub: Stockis Ibu IIN Tlp: 91172123- 70371083/0818353612
00195595B
00196616B
AMANAH RENT Pregio, Elf, Apv, Avz, Inv, Executive T.70937504-085221639054
Anda Perlu Produk Deep Sea Sun Hope Hub: Ibu IIN T:70371083/0818353612
Elf Micro Bis 18 Jam/450Rb, 16 Sheet, AC, TV, “DODDY RENTAL” 70346533-6647726 00195609B
DEE RENT: Innova, Avz, Swift, Yaris, Jazz, Rush, Kuda T:91137009-081809689889 00195721B
Ray Trans AVZ, X-Trail H-Jazz Tlp: 081321919135-081220621991 00195738B
Rizky Rent Murah APV/Avanza/Phanter Pregio T: 70922042/081572567802 00195847B
Fitri Rent Car Paket Murah Innova, Avanza + Driver T:70881302/87826106 00195932B
Asep Rent Mbl:Avz,Apv,Iva,Jaz,Yrs,Grmx, H.Nego T:70991228/0811205465 00195959B
El-Plus Rent Car Kjg, Apv, Avz, 18 Jam +Sopir T: 91200199-0811222198 00195992B
Sri Rent Car Futura 100Rb, Avnz 175Rb, T: 6641598- 92449230 00196020B
Sapta Jaya L 300 Phtr Kjg 03/04A2000 Pregio, Apv, Box, Sedan T:2504176-0817431225 00196154B
Abel Rent Car Dg/Tnp SopirApv 08Avanza, Xenia T: 93272355-08562055719 00196157B
RANDY RENT Avz,Kjg,Apv=175Rb/ 12 Jam T:92402440-08170218939 00196328B
NurulRentCarApv, Sedan,Avz, Kjg, 250Rb/ Hari Dg/Tnp Sopir T:7513604-70451151
00195880B
00196859B
Rental Khusus Mbl BOX Hrg Wajar Tlp: 022.7316418-70033354
00196116B
00196885B
Pusat Cetak ID Card, Member Cadr, PIN, Digital Printing 70663347/92707090
00196628B
Firsyclass BP Wedding Alphard4Toner-Avz- Apv-Yaris T: 71234513
GIGI PALSU Klinik Khusus G.Palsu Bikin Br & Reparasi, Jl.Padasuka 62 T:081584473602 00194386B
P’Jupri Senior Gigi Palsu Stdr Dktr Gigi. Trm Pgln JL.A Yani 674 T:7200036 00194637B
P’Nasir Techniker GigiPalsu Bs DPgl Grnsi3Th.KmbangSpatu1KosambiT.70223254 00195365B
Buat Baru Reparasi Dll. Terbaik Hub DENTIS Jl.Citamiang No 53.T7274250 00195979B
00196650B
PENGOBATAN MEDIKAL ALTERNATIF Ahli Pakar Pengobatan Herbal/Media Therapy Bio energy Listrik, (Spclis Pnykt dlm). Therapy Bekam Pembngan Darah Ktr, Kolesterol, Racun, drh/TOXIN, Therapy Gurah Suara, Therapi Aura (Bngkr Psg Sgl Jns Susuk/Air Mustika MD).Konsltsi pengbtn Plus Herbal.1x Dtg 50Rb. TABIB AA Bagus Salon AL Inayah Jl.Margcinta 194 Bdg 7569565/081322108549 00196732B
IBUKOKOMMsgtrdsnl,RflxiKbgrn&Trphy_Trs Swh Kurung 4/278 Komp PLN T:5206593 00183552B
SANTY MSG Tradisiona pgln (24 Jam) T:0857 214 00 009 / 7627 4242 (No SMS) 00190046B
Djibran Msg Tng Pria Tmpt/Pgln =======Phone: 022.70430498====== 00190337B
00196937B
PRIVAT LES
REPARASI
Jl Obat2 Herbal Habats,Otem,Madu,Dll T: 70509536/085221221915
TERIMA Les privat,Keyboard, Electone, Cpt Bs, Bya Mrh 70302422 SMS 24Jam
GARANSI 1TH Ahli TV, M.Cuci, L. Es, Ac. Beli TV Rusak T.70517864 (A Y ani 817)
Ahlinya Mslh E.Dini, L’Syahwat, Kprksaan Pria (Pjg, Kuat, Krs, Thn Lama) Hub: AA Udhin 022.70015497081220922772 Jl.Karapitan No 83
00189140B
00189185B
PanggilanAlinya Kulkas, M.Cuci, W.Htr, P.Air, K.Gas, S hatta T:70119118 (Grns)
00190098B
00191592B
Les Keyboard , Gitar, Drum, Guru, Ke Rmh Rp.35Rb Hub: 081221405178 (Whisnu) 00191959B
Les Piano Keyboard, Gitar, Vocal, Saxophone, Flute, Terjamin. Guru Datang Ke Rumah atau Murid Datang Ketempat.Angkut, Sewa Piano Grand & Brite, Steem Piano, Wedding Entertiment Hub: 022.91888446 00192445B
Prvt Les Guru Dtg Krmh, Piano, Gitar,B. Inggris, Mafiki, Hub:Fajar 7215220 @30Rb @ANomor_o:>00194917B
TRIMALES PRVT: Inggrs, Mndrin,& Smua Pljrn u/ TK/SD T: Tiara 081364555972-91797319 00195841B
Panggilan Les Privat Belajar Gambar Hub: Indra 081809094363 00196022B
PRIVAT LES Matematika SD-SMP Guru Sarjana ITB T:022-92493817 00196512B
00196715B
RENTAL RadHika T:7672 9668/ 921 77 435 APV, AVZ, Xnia,G.Max=200 Pregio + Sopir 00177883B
BABE Rent AVZ, APV=200Rb Futura, E spass=150Rb, T: 70149401/70632677 00177885B
TRIVAN RENT CAR Kjg,Phtr,APV,AVZ Pregio Murah T:70034864/70568684 00186921B
RaFina RENTAPV,AVZ, Pregio, Xnia, Kjg, LGX Lyn 24Jam MURAH!! 70470559-7835793 00188784B
Pass Travel & Rent Car Sewa APV, AVZ, LGX, Dll T:70576779- 70030036 00189196B
“SBR” Mulai 100Rb Ftr 15, Apv, Avz, Ac Dbl+Spr 022-9292423 /6657104 00189990B
AULIA RC Apv, Arena, Avanza, Xenia, H.Bersaing, T:76730883-081394780424 00190439B
Stir Sndiri ‘QOSWA’ 70775626—87520056— 081221 47211_Xnia,Pnthr,Kd,Trn,Escdo 00191259B
...........AA RENTAL CAR......... Avanza,Innova, APV, Xenia_+/- Sopir ______Jl.Asia Afrika No.39 Bdg_____ Phone:(022) 766 79 727 / 711 96 499 00191413B
AGHNA-185Rb Kjg APV Arena’08 AZV’07 Spr Phm DKI T70166909/ 92210739/5435457 00191651B
Bee Trans Avanza,Xenia,Dll.Plus Sopir Hub: 92000921- 081910018002 00191784B
Diaz Rent Car Avz, Innova, Apv,Dll T: 9 2 0 1 3 5 1 8 - 7 6 4 4 9 6 9 1 081910233177
00190352B
Panggilan TV, Lmri Es, M.Cuci,K.Gas, W.Htr, Dll T:6017611 DIAN TEHNIK PASTEUR 00191646B
SPECIALIST Panggilan Kulkas, M.Cuci,K.Gas, Jl Caringin 11 T:70181880 00194506B
Ahli TV Sony , Toshiba, Projection, Sgl Merk TV, M.Cuci.”Suci 46" T:76613661 00194546B
ADI SERVICE Mnrm Pgln Sgl Mcm MerkTV, M.Cuci,Kulkas Grns T022 91587247 00194723B
SERVICE TV Sony, Toshiba, Polytron, Sharp Dll 14'-100 T:70410215 ANTAPANI 00194838B
SERVICE Panggilan Parabola/Antena TV M.Cuci, AC, L.Es, TV, Sony, Toshiba, Samsung, Plasma + Projeksion, Jl Kiaracondong ===7321281-70370445===== 00194844B
PGLN AC, Kulkas, M.Cuci, P.Air, W.Htr, TV, Dll Kiaracondong 118 T:73494463 00195668B
Ahli TV, Sony Toshiba, Projektion, LCD, PLasma Dll “Kircon” 76448219 00195780B
Panggilan : AC, Kulkas, M.Cuci, Whtr Hitter, TV, JL.Buah batu 29 T:71230009 00195846B
Panggilan AC, Kulkas, M.Cuci, W.Hitter, TV, JL.Gatsu No 28 T: 76735999 00195976B
SABLON Payung, Mug Jam, Balon. Ball Point, Kaos, Baligho, Dll T: 92093966-5203491 00196132B
SEDOT WC -—— SEDOT WC PENUH & MAMPET —— - Tlp : 7230486-70541113-92078894 -
====Sedot WC Penuh & Mampet=== —Libur Buka Tlp:022-70177235—00191430B
SEDOT WC Profesional 24Jam Selang s/d 200M T:92313062-70995551 00192873B
-— Septiktank/ Saluran Mampet — Tlp: 7273048-7201733-7235067
00192559B
Pulau Biru Avz ’07, Apv=225, Xenia, Kjg =200, T: 7830882-71203071 00192869B
AMANAH Rent Pregio, Elf, Apv, Avz,Inv, Ekslsf T: 70937504-085221639054 00193092B
J 21 Rent Car & Trevel 150Rb/12 Jam T: 70068479-70041062-081320272008 00193368B
DEE BEE 7808250/70061971 Xenia,APV,AVZ Kijang,Grn Max,Trevelo Rsv 24Jam
00194755B
00191833B
BUAT SERVICE Jet Pump & Sible —Hub:022-76844472/91745071—— 00193693B
Buat/Serv S. Sible J-Pump, Engkel, Filter Air Dll. Hrg Bsg Grns 76530055 00195716B
Mngerjakan Pemasangan Jet Pump, Sible & Arde Penangkal Petir 76799770 00196114B
TOUR/TRAVEL BIRO Tiket Pesawat Tour & Umrah ANNUR Travel 6014444 / 91192055 00195718B
========UMRAHPAKETHEMAT======== Hub: 022.76920032-081221548476 00195734B
ZIARAH WALI 9 + Madura Brkt 5 Maret 09 (5 Maret) Rp.400Rb Hub:081321536402
KCRC RENT CAR Avz, Xenia, APV, Kjg, LGX, Panther H.Mrh T:022-92339475/76306786 00193796B
00193797B
CEPAT SEMBUH Therapy Pnyakit Gangguan Alat Kelamin P/W, Hernia, Kulit, Dll Jl.S Hatta Belakang No 258/ Stopan Kopo 300m Ke Caringin T.7 0 3 5 5 4 7 9 Pngobatan ABU MUSLIM
00196215B
Kebugaran S.Urat,T.Wajah,Lulur,Dtmpt/ Pgl,35Rb,T:70302550(Anton Hidayat) 00196235B
Petra Massage Kebugaran/Terapi Edi/ Luluran, Beruang 50-Ibu Lili T: 7314439 00196275B
Terapy Rematik,Maag,Skt Kepala, Pinggang, Dll T:93358985 “KRIS” 00196287B
Obat Kuat Pil Biru, Tokcer, Oil+Vacum Big long T: 70966705 00196314B
-——— Ade Massage Refleksi ———— ————Hubungi: 76720328———— 00196332B
Ahli Atasi Telat Dtg Bln Lama/Baru Ckp 1x Dtg Dijamin T: 085286352009 00196347B
“NISSA” Refleksi, Massage Tradisional Lulur Panggilan 022-93058332 00196448B
Msg Refleksi Kebugaran Tng Pria 24Jam Hub:Hendri-081 320 930 877 00196493B
“MYDITHAMSG” Tradisional Skin & White Call Me 022-92432065 No SMS 00196570B
AL M S G H a n y a U n t u k Wa n i t a ————Hub:022-91278585———— 00196736B
-———YOPA MSG Tenaga Pria——— ————T:081 221 532 373———00196744B
ELFA Msg Jl.Pasundan Belakang 106 No.9319 A T.70477346 / 081809474468 NO SMS 00196777B
-———TOP’S MASSAGE BANDUNG ——— Tnga Pria/Wnt Muda Plhn T(022)78419445 00196816B
“BUNGA” SPAAnd Tradisional Massage (Panggilan 24 Jam) 022-73458777 00196822B
DIABETES (Gula), Sembuh Total. 100% Herbal, 65Rb. Hub: 081266463849 00196825B
=========RAYHAN Msg============ ——Nice & Sopan T: 022-76025175— Sembuhkan Keluhan Wanita Dg Ramuan Tradisional T.022.92628020-0817200182 00196906B
Specialis Mnymbhkn Keluhan Khss Wanita Dg Ramuan Tr a d i s i o n a l C u k u p 1 x M i n u m Hub: 022.92628020- 0817200182 00196907B
Epy Pengobata Reflexy Kbgrn Dan Therapi EDI Hub: 081220794988 00196967B
Massage Kebugaran Tenaga Pria Muda Hub: 022.71183589 00196971B
MADU ASY SYIFA Madu Sarang, Royal Jelly, Bee Pollen DiANTAR T:022-70355118 00191698B
MADU Herbal u/Kanker, Liver, Diabetes, Asma, Alergi, Dll HUb: 2033309 00195480B
Jual MaduAsli Istimewa Pasti Puas...Diantar Hub:70843544/0818437166 00196125B
Sedia Madu Super Royal Jelly, Propolis, Beepolen, Suka Madu T: 2033309 00196714B
MOBIL DIJUAL DAIHATSU
00195333B
MAYA Massage Tradisional 24 Jam Phone: 022-70872928 / 081 931 49 333 8 00195425B
-——GROUP MASSAGE———— Pria/Wanita Muda T:081 395 466 317 00195627B
PENGOBATAN SPESIALIS AHLI GURAH Suara, Sinusitis, Bronhitis, Migren, Keputihan, Narkoba, Nafas, Lendir,Asma, Pilek, Impoten, Kista, kanker, tlt Haid, stroke, Diabets, Dll Hub:081322976566 Jl.Ry Soreang/Cincin 357 B P’Zul
00195703B
00195788B
00195791B
SURYA SEHAT Msg Trdsnl Jl.Engkol NO.7 Palasari T: 7311294 (Loker Msger Pnglmn)
00195863B
Mojang Parahyangan Msg & Trpy (Pgln) T: 083829275219 (Tdk SMS) 00195899B
Epy Pengobatan Reflexy Kbgrn Hub: ========081220794988========= 00195900B
TERAPHY Kecantikan Trdsnl,Rfleksi, Totok Wajah T. 76161104-91663095 00195918B
Mnywakan Prlkpn Bayi=Box, Krt Drong, BabyWalker, CarSeat,Dll 70179191-92195792 00195207B
KEPERLUAN MOBIL/MOTOR JL Cat Duco Campur Warna & Tiner “ Toko Jaya” Ciateul 30B T:5209279 00194633B
MURAH & BERGARANSI Kaca Film Mbl, Gdg, Alarm,AudioBsDipgl081809924663/92073239 00194854B
00195751B
00196152B
JL Espass ’97, AC, RT, Tangan 1, Hrg 36Jt. Pasundan 139 T: 022.5200705 00196912B
FORD
FORD LASER GALA 1.6 Th.95 Lkp,Ist.
HONDA JL Maestro ’92 a/t (B) Silver Mls Hub: 022- 78426856 00195639B
Jl Civic Excelent’ 82 Modif,Siap Pakai, AC,RT,BR,VR,Merah 13Jt/N T92419612 00196131B
Jl H. Maestro 92 Merah Metalik Mls, Komplit,Injection,Pjk Pjg T08122169100 00196149B
BU Accord’ 83,VR,AC,RT,Putih,12Jt/N GBA II Blok E1 No 19 Ciganitri T31008236 00196206B
JL CPT Maestro 93AT, 45/26,5Jt/Ng (net) Htm, Mls Pjk Pjg 08997934840/91431111 00196294B
ISUZU JL u/Pemakai Phanter LS’01 Hub: Jl.Ry Ciwastra 181 T:081 3211 68 454 00195775B
Diskon Besar Harga Lama Panther Pick Up & Ls Hub: 92165661/08886015001 00196243B
HYUNDAI
HYUNDAI ELANTRA Th.97 Lkp,Sgt Ist.
MAZDA
MAZDA VANTREND Th.94 Lkp,Sngt Mulus.
MITSUBISHI
00195934B
AGUNG MSG u/ Cowok/Cewek Ditmpt/ Pgln Hub:022-93071436/081573712145 00195950B
RENO&TRESYAMsg u/ P/W/Pasutri/Swinging Hub:93449383/085641231436 No SMS
KEPERLUAN KEPERLUAN BAYI
00195998B
JL D Classy ’90 AC, PR, Tape, Body Mulus, Pajak Pjng T: 087821095493
-——Damar Massage 22/172/60———— —Tlp: 022-92447115 No SMS———
-- DEWI Massage Khusus Panggilan— ————Tlp: 022-71131944————-
00195338B
00195944B
JL XENIA 07/08,1.3cc,Spty Htm, 90%KM Rndh Ke Pemakai lsg Nego 91344678
00195823B
BIMAASIHJAYAPngbtnTrdsnl,Msg,TrmDtmpt JlPasundan 155 T91219323/085295384308
00196917B
SPANDUK
Over Grand Max ’08 “1.3 D” Ccln 43 x 2,940 Jt Dp 14Jt T:70454647
00194849B
AKUPUNKTUR Tanpa Jarum untuk Pelangsing Pengobatan Dptkan Harga Promo Feb-Maret 09 Hub: Jl.Sudirman no.322 022-70476677
CVADLERNEONBoxHargaBsNegoSpanduk Undangan Hub:70206273/70810193
KACA FILM KTT/Sparta USA Hrg Bersaing Hub:(022)7216811/70452877(Pgln)
-—PELATIHAN ENERGI METAFISIKA —— T(022)21056849/08122317387(Ust.Asep)
00193593B
ANUGRAH T:70667690/93415530 MSG Tradisional Urut Therapy 6 Misser
RAYI & RAKA Therapy Massage For Man & Woman 022-93485605
00193597B
00193706B
00196199B
Massage Girl’s Panggilan 24Jam Hub: 0 8 1 3 2 0 0 2 3 0 2 8
00193591B
-————ABIM MSG BOY BDG———— ..022-9156 6858 / 0857 213 90 595..
DEWA MSG Tng Pria 20Th 173Cm, 62Tg. Khusus Pngln T:022-92330165 No SMS
MANDIRI Rent Car Menyewakan Innova, Avanza, Arena’08 T:87824993/71484555
RIZKI RENT Marga Asih 667166670000578-081322986769-Tanpa Supir
00196196B
PayMsgHappyValentineTrdsnlForMan/Wmn/ Wife&Husband T081809311275NoSms
NIA MANDIRI Msg Pngobatan Trdsnl & Teraphy Pgln 24Jam__081 546 893 755__
SUMUR BOR
TRESPASS AUDIO DVD MMC=975Rb, TV= 1,1 Paket Murah!! JVC, Pioner, Dll Hub: JL Suryalaya XIV No 4 Bubat T: 022.70250462
00193482B
00193588B
Jet Pump Sumur Sible,Serv Mesin Filter Air T:70333622/70546974
00191837B
BUANNA Rent _APV_Avz_Xnia_Pregio T:70151473 / 08122509973_Jg Mbl Pngantin
ANITA Msg Panggilan 24Jam Pengobatan Tradisional & Teraphy T: 70 35 05 13
PENGOBATAN ILMIAH & ALAMIAH Gurah & Mandi Uap, Stroke, Prostat, Kanker, Tumor, Leukimia, Epilepsi, Darah Tinggi, Asma, TBC, Polip, keputihan/vagina, Gurah Suara, Hepatitis, Panjang Nafas, Lemah Syahwat, Dll ........ S Y E K H I B N U...... Jl.Bojong Soang 50M k Utara Bank BRI Phone:(022) 70400466—081320356618 ....Terima Panggilan Di Tempat....
00189988B
00196817B
00191937B
00193500B
“AHLINYA SALURAN MAMPET” & Sedot WC Libur Buka T:022-92397055
Bus Pariwisata AC & Paket Wisata Hrga Murah T: 92566880-08721257880
00192512B
00192087B
BINTANG SCORPIO Tnga Pria Tmpt/Pgln T: 70696133/081220111562/Bth Tnga
00195698B
00191819B
Mutiara Cemerlang RC Xenia, Phtr, Apv, Zebra, T:70654987-6015235-70733391
00191948B
Long Beach Msg Call 081322307779 Tng Pria/ 24 Jam No SMS
00189144B
.........Singosari Rent Car....... Hub:022 70248656 - 91440154 ELSANA Rent Car Apv GX+Sopir Hub: 2501246-70937246- 76073634
00196142B
SEGAR SEHAT Jl.Pungkur Blkg 200 Izin 4458876-DINKES/77-5T PT.Battra/VIII/07 T:91938577/70688007
00191038B
Ingin Sukses? Privat Bhsa Inggris Aja, Guru Profesional Lulusan Australia. JL. Suryalaya III/ 58 A Hub: 730764791683625- 081321249587 BAGI ANDA Yang Ingin Sukses Mnjadi Technisi HP, Brgabunglah Brsama Kami Djamin Bisa, Dsediakan Tmpat Magang Garansi 100% Uang Kembali 70089176
Pengobatan Langsung Sembuh Total Kista, Miom, Kanker Rahim/ Payudara, Impoten, Lmh Syahwat, Asma, Prostat, Tlt Haid, Mlangsingkn, Spilis, Sesak, Bnjolan, Kelenjar, Gondok, Tuli, Maag, Liver, Flek Paru2/TBC, Rheumatik, Dll Hub: Bu Nazwa/Pak Deva T:081322082111 JL.Rajawali Brt Dlm 1/249B Dpn SPBU
00196867B
KECANTIKAN GROSIR BALI Aroma Terapi, Lulur, Sabun,Ratus,Body Butter Dll T:70037209
00196148B
00196147B
00196820B
00194469B
OB Rent APV, Avz ’08 Dijamin Murah T:76257824-91501941-081220518735
Ctak Fktur K.Undgn, Krcis, K.Nama, Map, Amplop,Dll 76953300 Delvry Srvce
00196667B
00192296B
RENTAL Avanza_APV_Terios_Innova + Sopir..Phone: 761 999 46 / 7347 3011
KEPERLUAN PENGANTIN MENYEWAKAN Mbl Pengantin Mercy C200 + Bunga Hub: 081 2250 9973 / 70151473
00195604B
PRIVATE KEYBOARD & Vocal Berpengalaman Guru Bisa Dipanggil, Dijamin. Menyewakan Jg Electone + Penyanyi (Pop Dangdut) Hub: 76185449
00196115B
“KUSUMAH” ShowRoom Burung Perkutut Mnyediakn Perkutut Bakalan & Indukan dr Pternak2 Ternama Jl.Karees Tmr No.2/121 Jl.Laswi(BlkgRIAPhoto)T.7300786/0811204001
PERCETAKAN “ANTR-JMPT” Und Mrh, Kop Srt, Memo, Fktr Brsr, Frntline, Yasin, T:70015947
00194215B
BIRO JASA
Thn 2009 (Solusi Keuangan) Bp Asep Hidayat Sediakan Uang Balik U$.100,Tnp Biaya Mahal, Buktikan...!INFO Pesan-SMS: 085722899767 Jrk Jauh Sj
00194749B
00196760B
Urus Cpt SIUP,Akta,PT,CV,Srtfkt,Tnh,Dll MRH!92007993—5221546—76204351
Blajar Foto & Digital Hub:Ari 70508646 www://ariangin.fotografer.net 00191864B
ENJIKEI MODELING SCHOOL ( LPK ) Catwalk & Acting u/Anak & Remaja B e r s e r t i f i k a t . . Jl.Sekar Arum No.7 Blkg Griya Buah Batu T.(022) 7309445 / 92108762
4.SURIADI,S.Si Gratis! Les Matematika SMP Ke Rmh Tlp/SMS 022-92990157
OIL PENY Asli Kalimantan u/ Pjg&Besar Peny 300Rb T:9180 8300 (Tdk SMS)
Foto Produk & Makanan Dis 20% Ambang Fotography T:085294852770/7561624
00195986B
00195862B
00194941B
PHOTO
00194379B
LEMBAGA PENDIDIKAN AKUPUNTUR MANDIRI Mnrm mrd Br 3 Bln Selesai,Pengobatan Dg Tusuk Jarum Special Struk Bs Dipanggil/DiTmpt Jl Rajawali Timur Gg Sukarela No 46/78 T: 081573128465/9276370
00191674B
00195821B
DIBELI CAM SLR/DSLR Lensa, Dll Infocus, Laptop H.Cam T.91164433
00193890B
ESSA Spesialis B Inggris 1 Bln Lncr Conv/ Toefl/GMAT Ph: 9180810-0817225200
www.cvrata.com Bangunan Baru, Renovasi Rmh, Dll Trbaik Trprcaya, Rab Gbr 3D, Imb, KantoR Hub: 022.70995769 Fax: 022-7537361 HP:081572149369
HIZIB B1 LL Fulfut, Uang Blk PP u/ Byr Utang & Mdl (Dollar,Rp) Mahmud 0262-9162627
FOTOGRAFI CAMERA
BINA VOKALIA Vokal, Balet, Tari Sunda, Nusantara, Modern&Latin Dance 2016753
00194394B
ALMUJIIBU Cara Jitu Dg Air Zam-Zam/ Krizkian/Usaha/Ktrnn/Aura/Flek Wjh/ Lngsing/Pengobtn/Jdh/Karir/Jl Rmh ===Jl Surapati 64B T:081321242894===
00195798B
00193678B
Cara Cepat Baca Al-Quran, Metode Praktis Program 8x Hub: 76125507
Terima HP Lkp/ Tdk 1 x 24 Jam, Kami Kejar Dengan Hrga Edun, T:92777336
ANDA MAU KREDIT Hp, Syarat Mudah Data Dijemput Hub:022-76221609
STIR Buana +SIM Bs Antar-Jemput Mrh Jl.Sarijadi 89 T:2008988/70010799
00191296B
00193462B
00194916B
00193605B
Jaya Gipysum Pasang+Profil, Terima Pengecatan Hub: 022.70650786
00194149B
S 5/10/20/50 = 5,1/9,9/19,8/48,5 AS 5/ 10 = 5,1/10,1 X 5/10 = 4,9/9,8 Mentari/ IM3 5/10/20 = 5,1/9,85/18,95All Operator Jl BKR No. 4 T:76076066
00192278B
MEKANIK Spd Mtr Program 40Jam=750Rb, Program 20Jam=500Rb,Ccln Tiap Mgg T:70422532
Tempat Usaha , Bisnis, Karier Anda, Ingin Brkembang Luas, Laris & Maju. Hindari Kebangkrutan & Penipuan. Aman Dari Santet Usaha T: 0857 2034 9319
00192273B
Service Note Book All Type “Vista Note Book” Jl.Surapati 235A T: 70920755
Les Vocal By Rusdi Ph.76181646 Juara Nasional BRTV ’92, ’94 & ‘96
00193113B
00196889B
00194144B
“BEE RC” iNNOVA aRENA 250rB lgx, Avz, 225Rb T:70001154-7811820 00194385B
00190266B
AHLI BANGUNAN
STIR Sndiri’POP’ GX,Xenia 24Jam=285Rb __Phone:(022) 6041711—7600 1881__
Rp. 36 Jt/Nego
00196733B
ARLOJI New Colection Trm/Bl Sementara Jam Rolex, Patex, P.Chopard, Tagheur, Omega Dll.BSM Lt 1A No 168 T: 7091989891091484-081802131700 (Trm Visa)
00189273B
Kredit LCD , TV, L.Es,Dll DP=0, Angs 24X Hub: 92711098-92381378
00196892B
KURSUS
(022) 92816809
00196730B
Qblat Compass Dino Product Tersedia Di Borma Fashion, Circle K, Toko Buku Gunung Agung, Toko Amanah Muslim, Pasar Baru & TB Dahlan
ELEKTRONIK Dibeli Paling Mahal TV, DVD, PS, Compo, Soundsystm, Dll 7503204-70171571
Gendam Asmara u/ Pelet & Pengeret Ucapan & Tatapan PancarkanAura Pemikat & Penunduk Sgla Keinginan (Ush, Cinta, Entrtainment) T: 71332508 (No SMS)
Rp. 42 Jt/Nego
00196724B
Miniatur Pohon , Palm, Mobil, Serbuk,U/Maket ARSITEKTUR,DisplayTb.LogamJlSupratmanBdg
JASA AHLI RAMAL ==Ki Wiro Tokoh Paranormal Jabar== -Peraih Best Spiritual Award 2007——Citra Paranormal Award 2008—— ————Ruwatan Aura Pesona—— ——Pengasihan Sesama Jenis, PisahkanPIL/WIL,ProblemJodoh,Usaha,Karier. ==========Phone:022.31002003========== ==========0856.222.4449===========
(022) 92816809
00194850B
Trm Psn Pin, G Kunci, Payung, Jam, Kaos Jaket, Bendera, Dll 70101514-08122255770
00194762B
Rp. 25 Jt/Nego
Gelang Kesehatan Bio Magnet (Hrga Terjangkau) Hub: 70155604-08164866716
00194495B
(022) 92816809
SPECIALIST Bongkar PsgAC Ruangan Srvc & Rental T.76798185—081221536020
00195957B
00195981B
-———”JUILCA MASSAGE”———— Panggilan 24 Jam Hub:0881 2284921 00195994B
-—”GEULIS MSG TRADISIONAL”—— Khusus Panggilan T:081221 449337 00195996B
Afrizal Massage (20Th) Calm,Ramah/Sopan u/Pria, Pgln T081220583711(NoSMS)
Rp. 95 Jt/Nego
SURYA AC Jl/Bl Service, Reparasi, Bergaransi, T(022)70877669/91278960
08176645547
BANDUNG ACCESSORIES ACCESORIES
M. MAVEN GLS Th.05 Ac Dbl,Tape 2 Din MP3. PrsCpt/ReadyT.120SSTDP8Jt,L300TDP15Jt EngklTDP25Jt,DBLTDP30JtT:081220078712 00191471B
New SS PU DP 3Jtan, Ftr PU 2Jtan, Prs Cpt, 91108147-081322746558 00193614B
00196019B
“Serba Nego” Kanu Baru!Ganti yg lama Beli yg BaruSS,L300,C Diesl T70460062/92054311
LAURA Msg Kebugaran&Trpy (Tng ABG) Ditempat/Pgln Hub:022-92890268
DIJL MIT Colt L.100 (minicab) ’81 W.Merah D(kodya) 7,5Jt saja 08156158479
00196058B
-—ARIF MSG—- Tng Panggilan/Tmpt Hub:2530572/085793112064 No SMS 00196096B
LIE-SIEN Msg Pegel2 Cape2 Bugar Kembali Terapy E. Dini T:085220503756 00196107B
FLAMBOYAN Msg Panggilan 24Jam Kebugaran Teraphy Hub: 085320103433
00195505B
00195818B
100% BARU SS Pick Up DP 10,5Jtan, L300 16,5Jtan, Engkel, Double, Strada, pajero —Hub: AGUS (022) 92646085— (022) 70972402 / 081 22 111 7781 00196738B
Jl TRUK CD 135 PS Th 2002 Mitsubishi Hub: MUDIRAHMAT 087821031403 00196833B
NISSAN
00196005B
00196109B
Kaca Film KTT, Hitam u/ Mobil & Gedung (Panggilan) Hub: 085220595233
“NOVI” Massage Kebugaran Khusus Panggilan 24 Jam T:08139 4314444
“Grand Livina, XR,XGear,XTrail,Navara” T.91689165/081322999165
00196110B
00195508B
00196700B
7 RABU 18 FEBRUARI 2009 Iklan Baris : Rp. 12.000/Baris Iklan Kolom Favorit : Rp. 12.500/mmk
SUZUKI DP Semaunya -New Suzuki/Mitshubisi Ready Stock T: 92586818- 081322690338 @ANomor_o:00190269B
Jl BU S Swife CBU’05 Silver Mls Stnk 1Th Jl Sulaksana Br II No 16 T0816607525+Jam 9 00194617B
BARU 100% Pu 1,5 Dp 4Jt APV Arena Dp 10Jt, Swift Dp 20Jt, SX-4 Dp 22JtKarimun, G. Vi tara ——T: 022-92349955-081931247075 (24Jam) 00194798B
JL S.ESTEEM 1.3 ’95 (D) Istmw Skl Orgl Jl. Srimahi Raya 19 T:76797475 00196048B
TERIMA TukarTambah Kndaraan Sgl Merk Dg Suzuki Baru 100% PU 1,5-APV-Swift-SX4-GrandVitaraBaleno.Bs Prs CEPAT DP Rgn TnpSurvey T.91670106/70932163 00196339B
........DEALER RESMI SUZUKI....... .......Cash & Kredit, DP Nego...... ........Persyaratan DiJemput....... Hub:(022) 76635834 / 081 220 5230 31 00196755B
Jl Carry MB 86 Siap Pakai Cijerah II Blok 8 Jl Nangka 64 Tlp :6004728 00196830B
JL Forza ’88 Silver, Tangan I, Hrga 25Jt. Pasundan 139 Tlp: 5200705 00196910B
TOYOTA
Jl Mbl T Kijang Astra SSX’91 Lengkap H:42,5Jt/N T:70430347
23874
Jl Mbl S Carry’01 Lengkap Ovr Krdt Dp23Jt/N T:76679960
24007
24009
Jl Mbl Timor S515i’97 Lengkap H:39Jt/ N T:92583389
Jl Mbl S Katana GX’95 Lengkap H/N T:70892237
23953
23867
Jl Mbl T Corolla SE’86 Lengkap H:30Jt/N T:081221333122
Jl Mbl S Baleno’00 Lkp Full Ors An Sndr H/N Bs Krdt Dp25% T:0816618332
24035
23961
JL Mbl D Zebra Van 1.3’95 Msh Bagus Cck U/ Jemputan H:12,5Jt/N T:76450694
Jl Mbl S Adiputro’92 Lengkap H/N T:93016869
0000
JL BU Cpt D Zebra Van 1.3 ’95 Masin Bagus Cck U/ Jemputan H:12,5Jt T: 76450694 00196713B
MOBIL > 50JUTA Jl Mbl D Taft GT 4x4’92/93 Lengkap, 1 Tgn H:60Jt/N T:70973260 23923
Jl Mbl D MB Taruna FL’03 Lengkap H:80Jt/N T:92583389 23954
Jl Mbl D Rocky’94 Lengkap H:77,5Jt/N T:76183293 23962
Jl Mbl H Civic’92 Lengkap H:58Jt/N T:081221160061 23967
Jl Mbl Hyundai Atoz’00 Full Ori An Sndr H:64,5Jt/N T:76596088
NEGO
(022) 70331390
23879
Jl Mbl Opel Blazer DOHC LT’97 Lkp/ori H:51Jt/N T:70184486 23863
Jl Mbl S Katana’02 Lkp H:54Jt/N T:081221366521 23965
Rp. 26 Jt/Nego
(022) 92816809
24021
24013
Jl Mbl S Escudo’95 Lengkap H:73Jt/N T:92456477 23880
Jl Mbl T Corolla’93 Lengkap H:67Jt./N T:085229546500 23892
Jl Mbl T Soluna GLI’00 Lengkap H:775Jt/N T:08122154480 23884
(022) 92816809
Rp. 67 Jt/Nego
Jl Mbl S Futura ‘02 Lengkap H:60Jt/ N T:70027525 Jl Mbl S Escudo’94/95 Lengakap H:70Jt/N T:71291008
Jl Mbl T Soluna’01 komplit Sgt Istimw H:67,5Jt/N T:92816809 23872
Jl Mbl T Corolla Altis’02 Lengkap H:132Jt/N T:08122400063 23866
Jl Mbl T Corolla Great’92 Lengkap H:57,5Jt/N T:91218293 23960
T. SOLUNA Gli Th.01 Lengkap,Sgt Istimewa. JL MBL Tyt Br H.Menarik Hub:Ridwan T:91275787/087821505054 00194949B
READY StockAvanza, Yaris, Rush, Innova, Vios, Hilux(Cash/Crdt/TT) T.71204400 00195866B
JL TWINCAM 1.6 91 (D) Istmw Skl Tdk Kecewa Jl.Srimahi Raya 19 T:76797475 00196046B
JL TYT Starlet 93 SEG Pth Mls, PS, PW, AC dingin Istmw Hub:081321554099 00196087B
Jl Cpt Corola GL 83/84 (D) Asli Komplit Merah H. 23Jt/N T: 76821855 00196340B
Jl Corona Twincam 90 Hrg 33,5Jt/N Siap Pakai T: 76003131 00196495B
Kijang SX02/03 Silver PS/PW/ AC,RAC.KM 42000 H.85Jt T:2005497 00196776B
BU Avanza G. 2005 Merah Marun Jl Sulaksana T: 76759010 00196849B
VW JL MBL VW Combi ’74 H.Nego ———Hub:022-76632182———00196785B
Jl Mbl T Kijang G 1.5’95Ac,Tape,Vr,Ps,Pw,Sl H:62,5Jt/N T:91218293 23957
Jl Mbl T Kijang Grand Extra 1.8’96 Lengkap H:75Jt/N T;91218293 23950
Jl Mbl T Kijang Grand Rover’96 Lengkap H:55Jt/N T:92601863 23946
Jl Mbl T Kijang LX’02 Lengkap Tv+Dvd H:105Jt/N T:081220163522 24034
Jl Mbl T Kijnag’95 Grand Extra Lengkap H:67Jt/N T:76728767 23899
MOBIL NEGO Jl Mbl Timor / SOHC’96 Lengkap H:1JTx22Ovr T:92955660 23853
Jl Mbl Timor SOHC S515’96 Lengkap H:16Jt Dp 29x1200... T:70207885 24032
Jl Mbl Timor DOHC’00 Lengkap /Istmw H/N T:70133805 24002
Jl MBl Chevrolet’93 Lengkap/Off Road H/N T:70738278 23895
Jl Mbl T Twincam’90 1600cc Lengkap H/N T:70248463 23888
MOBIL MOBIL < 50JUTA
Jl Mbl T Starlet’86 Lengkap H/N T:70807734
Jl Mbl BMW 318i’86 Lengkap H:25Jt/N T;9154446
Jl Mbl T Corolla Ltd’91 Lengkap H/N T:085223952461
23963
23887
00000
Jl Mbl D Hyline’86 Lengkap H:32,5Jt/N T:70373818
Jl Mbl T Starlet’96 Lengkap H/N T:92720969
23924
24024
JL Mbl D Espass 1300’95 Standard H:31Jt/N T;7207612
Jl Mbl T Starlet 13SEG’97 Lengkap H/N T:76022259
23928
24023
Jl Mbl D Zebra’94 Lengkap H:25,5Jt/N T:92513394
Jl Mbl T Corolla’89 1.6T Lengkap H/N T:70523918
23929
24020
Jl Mbl D Charade Classy’93 Lengkap H:36,5Jt/N T:92583389
Jl Mbl T Starlet’88 Lengkap H/N T:70166900
23952
24019
Jl Mbl D Zebra’93 Lkp/Ac/Tape H:22Jt/N T:70047139
Jl Mbl T Avanza G’08 Lengkap H:Cash/Over/Nego T:081321178883
23862
24014
Jl Mbl D Feroza’93 Lengkap H:35Jt/N T:708677347
Jl Mbl BMW 318i’89 Lengkap H/N T:70059259
24005
23911
Jl Mbl D Charade CX’89 Lengkap H:26,5Jt/N T:7316326
JL Mbl BMW 318’92 Lengkap, Ors, Istmw, Bs Krdt Dp 40% H/N T:081618332
23855
23958
Jl Mbl D Taft’78 Msn Kijang Sk/Lkp H:13,5Jt/N T:70988131
Jl Mbl D Zebra ‘88 Lengkap H/N T:71266243
23966
23907
Jl Mbl Ford Laser Gala’95 Lengkap Istmw H:36Jt/N T:92816809
Jl Mbl D Feroza’95 Lengkap H/N T:92816131
23868
23937
Jl Mbl Ford Laser’91 Lengkap H:16Jt/N T:92002545
Jl Mbl D Charade Lengkap H/N T:71317705
23949
23941
Jl Mbl H Civic Nova’88 Full Ori An Sndr H:39,5Jt/N T:76596088
Jl Mbl D Zebra 1300’93 Lengkap H/N T:76928976
23902
23859
Jl Mbl H Civic ‘90 Nova Lengkap, Full Audio H:42Jt/N T:70373818
Jl Mbl D Feroza’95 Lengkap H/N T:70225569
23925
23861
Jl Mbl H Accord Prestige’86 Lkp, Ac, Tape,Vr H:26Jt/N T:92730569
Jl Mbl D Espass 1.3’95 Lengkap H/N T:70076638
23932
23877
Jl Mbl H Grand Civic’90 Lengkap,Full Var, 1 Tgn H:46Jt/N T:70999171
Jl Mbl D Classy’90 Lengkap Audio+Tv H/N T:91901140
23956
23889
Jl Mbl H LX’88 Lengkap H:35,5Jt/N T:70807734
Jl Mbl D Feroza’93 Lengkap Full Audio H/N T:91510115
24004
24011
Jl Mbl H Accord’83 Lengkap H:13,5Jt/N T:081322586902
Jl Mbl D Espass 1.3’97 Lengkap Ac Double H/N T:70772134
23896
23876
Jl Mbl H Grand Civic’89 Lengkap H:33,5Jt/N T:0818226092
Jl Mbl D Classy’92 Lengkap H/N T:92451013
23881
23969
Jl Mbl H Accord Prestige’87 Lengkap H:28Jt/N T:081322135385
Jl Mbl H Grand Civic LX’91 Lengkap H/ N T:92334686
23968
23922
Jl Mbl Hyundai Elantra’97 Lkp Sgt Istmw H:42Jt/N T:92816809
Jl Mbl H Genio’93 Lengkap H/N T:70887191
23870
23948
Jl Mbl Phanter MB’91/92 Lkp Ac/Rt/Vr H:37Jt/N T:70004829
Jl Mbl H Accord Cielo’95 Lengkap H/N T:08112221430
24028
23864
Jl Mbl M T120cc PU’00 An Sndr Dr Br H:38,5Jt/N T:76596088
Jl Mbl H Jazz (IDSI)’04 Lengkap H/N T:76076967
23905
23883
Jl Mbl SS PU’06 Standard H:39Jt/N Over 10x23 T:70288484
Jl Mbl H Accord Maestro’92 Lengkap H/N T:92266234
23935
24026
Jl Mbl M Gallant VG’95 Lengkap Over 19Jt/N 34x1,673Jt T:92206040
Jl Mbl H Civic Wonder’84 Lengkap H/N T:70439151
23959
24001
Jl Mbl M T 120ss MB’93 Lengkap H:24,5Jt/N T:7004829
Jl Mbl KIA Sportage 4x4’00 Lengkap H/N T:70059259
24029
23912
Jl Mbl Mazda 323’86 Lengkap H:19Jt/N T:70439279
Jl Mbl KIA Carnival GS Diesel A/T ‘00 Lkp, Sun Roof, Dp 30Jt N SS 17x T:71134571
23857
23886
Jl Mbl Mazda Vantrend’94 Lkp Sgt Mulus H:25Jt/N T:92816809
Jl Mbl Mercy E230 Classic’97 Lengkap H/N T:0811218031
23869
23920
Jl Mbl Mazda 626 HB’86 Lengkap H:14Jt/N/Tukar T:70004829
Jl Mbl Mercedes’80 230 Lengkap H/N T:93091609
24027
23858
Jl Mbl S Futura’96 Lengkap H:36,5Jt/ N T:70908164
Jl Mbl M Eterna’90 Lengkap H/N T:70439279
24025
23908
Jl Mbl S Forsa GL’86 Lengkap H:18,5Jt/N T:91315349
Jl Mbl M Cl=olt T120ss PU’93 Standard H/N T:91669917
24022
23913
Jl Mbl S Katana’90 LEngkap H:33,5Jt/N T:70452322
Jl Mbl M SS PU’07 Lengkap, Ac, Tape H/N T:70313433
24010
23919
Jl Mbl S Katana DX’94 Lengkap H:37,5Jt/N T:76589212
Jl Mbl Mazda Mr90’93 Lengkap H/N T:70018804
23885
23906
Jl Mbl S Forsa GLX’86 Lengkap H:23Jt/N T:70551414
Jl Mbl Mazda 323’87 Lkp+Ps+Pw+Em H/N T:70004829
24008
24030
Jl Mbl S Katana GX’94 Lengkap Over 33Jt/N /13x1,118Jt T:70807734
Jl Mbl Nissan Terano’02 Lengkap H/N T:70166900
24006
24018
Jl Mbl S Katana Bliz’90 Standard H:31Jt/N T:91292539
Jl Mbl S Katana’91 Lengkap H/N T:92517300
23854
24031
Lengkap
Jl Mbl S Futura’91 Lengkap H/N T:70439151
Jl Mbl S Forsa GL’86 H:22,5Jt/N T:76724741
23851
24033
Jl Mbl S Katana Short’95 (GX) Lengkap H:45Jt/n T:92583389
Jl Mbl S Mini Busa’95 Lengkap H/N T:76113601
23951
24036
Jl Mbl S Katana’88 Lengkap H:27,5Jt/N T:70551414
Jl Mbl S Forsa GL’86 Lengkap H/N T:87241706
23945
24017
Jl Mbl S Futura Box’92 Lengkap/Ac H:30Jt/N T:70288484
Jl Mbl S Aminity’90 Lengkap H/N T:91217969
23934
24016
Jl Mbl S Katana Long’88 Lengkap H:24,5Jt/N T:08812098755
Jl Mbl S Escudo’02 Lengkap Dp 70jt/N Ccl Cash 115Jt T:70207885
23931
24015
Jl Mbl S Katana Short’88/89 Lengkap H:29,5Jt/N T:081394172448
Jl Mbl S Vitara’93 Lengkap H/N T:70030295
23930
24012
Jl Mbl S Katana Short’90 Lengkap H:32,5Jt/N T:08172381330
Jl Mbl S Real Van’97 Lengkap H/N T:70044174
23927
23900
Jl Mbl S Forsa GL’87 lengkap H:23,5Jt/N T:76596088
Jl Mbl S Vitara’93 GLX Lengkap H/N T:92619449
23903
23898
Jl Mbl T Kijang Grand’90 Ac,Tape H:40Jt/N T:70373818
Jl Mbl S Katana’90 Lengkap H/N T:08122123471
23926
23891
Jl Mbl T Kijang Corolla GL’84 Lkp Sgt mulus H:26Jt/N T:92816809
Jl Mbl S Katana GX’97 Lengkap H/N T:081809165060
23871
23860
Jl Mbl S Katana GX 4x4’97 Lkp Ps Ac H/N T:70032148 23852
Jl Mbl S Esteem’92 1.6 Lengkap H/N T:73520751 23947
Jl Mbl M Lancer Evo 3’95 Lkp, Terawat H:62,5Jt/N T:7097333
T. COROLLA GL Th.84 Lengkap,Sgt Mulus.
Jl Mbl S Esteem 1,6 GT’95 Lengkap H/N T:70772134
23878
Jl Mbl T Kijang Super MB’87 Lengkap H:29,5Jt/N T:085220157426
23904
T. ABSOLUTE Th.94 Mrh Met,Lkp,Ors Ist,(D-Kodya)
Cukup Telepon Akah (022) 7334977-80 Layanan Iklan sampai pukul 15.00 WIB
Iklan Display BW : Rp. 20.000/mmk Iklan Display Warna : Rp. 25.000/mmk
23882
Jl Mbl S Katana Short’88 Lengkap H/ N T:70308929 23942
Jl Mbl S Carry’95 Lengkap H/N T:76679960 23940
Jl Mbl S Katana GX’94 Lengkap H/N T:085222158178 23939
Jl Mbl S Katana’89 Lengkap H/N T:76790987 23938
Jl Mbl S Baleno’00 A/T Lengkap H/N T:081322065453 23921
Jl Mbl S SideKick’97 Lengkap H/N T:70282333 23918
Jl Mbl S Vitara GLX’92 Lengkap H/N T:76944345 23915
Jl Mbl S Esteem’92 Lengkap H/N T:70948683 23901
Jl Mbl T Kijang ‘95 Grand Extra Lengkap H/N T:081322486220, 7837522 23909
Jl Mbl T Kijang SGX’00 Lengkap H/N T:70520515 23910
JL Mbl T Corolla Twincam 1.6 Ltd’89 lengkap H/N T:081320652606 23916
Jl Mbl T Kijang G’94 Lengkap H/N T:70003871 23917
Jl Mbl T Corolla Twincam 1.6’89 Lengkap H/N T:08122122073 23933
Jl Mbl T Corlla’91 Lengkap H/N T:76887188 23897
Jl Mbl T Starlet 1.3’91 Lengkap H/N T:91332749 23894
Jl Mbl T Kijang’95 Lengkap H/N T:085220122999 23893
Jl Mbl T Kijang’90 Lengkap H/N T:081320729471 23890
Jl Mbl T Corona Twincam’90 Lengkap H/N T:70772134 23875
Jl Mbl T Kijang LX’04 1.8cc Lengkap Ac Double H/N T:70772134 23873
Jl Mbl T Kijang G/Grand’94 ,1Tgn Full Ors H/N/Bs Krdt/Dp40% T:0816618332 24003
Jl Mbl T Great Corolla SEG 1.6’92 Lengkap H/N T:76161315 23865
Jl Mbl T Starlet L 89/90 Lengkap H/N T:08122444942 23955
Jl MBl T Kijang LGX Diesel LGX a/t’99 Lengkap H/N T:70551414 23944
Jl Mbl T Kijang LGX Diesel a/t’99 Lengkap H/N T:70551414 23944
Jl Mbl T DX’80 Lengkap H/N T:92816131 23936
Jl Mbl Timor S515i’98 Lengkap H/N T:70410893 23914
Jl Mbl Timor S515’99 Lengkap H/N T:085220122999 23943
JL CPT Daihatsu ’86 Pth, harga 9.5Jt/Ng Hub:081 8091 52404 00196286B
CHERY Chery QQ 1,1 City Car TERMURAH! Cash / Credit 70029807/085861988837 00195793B
Jagonya Bikin Tenda Kerucut Carnafiel,Baliho, Pleton, Dll ===Hub: 6675930-081220214774==== 00193713B
Kemeja & Jaket Bordir,Perlengkapan HANSIP T.7308361 / 70664489 00193778B
GRATIS KATALOG Bandung Kaos Musik Otomotif Clothing u/Agen Min 6 pcs 92867735 00194195B
ALGI PIN Pusat Prod PIN Wakil Rakyat T:022-76162700-08562135403 00194488B
“PMC” Specialist Kaos Partai, Spanduk, Bendera, Dll T:7209207-70179807 00195828B
BuatTranspaperFotoCaleg,Capres,Pin,Stiker, Jl.Pagarsih 107 C Utama Jaya 91210575 00195854B
-——— CANDRA PRODUCTION ——— Menerima Press Kaos Dpn+Blkg Rp.300 Bikin Kaos Partai Jl Batik Manteron No 41 JalaprangT:70082093/081221007851 00195991B
Trm Makloon Presan Kaos, Bendera u/ Partai & Pilkada Juga, Bisa Press, Full Print Tercepat 24 Jam =======92210280-92142535========== 00196192B
-— Terima Makloon Kaos Partai — —————Hub: 022-92426006—————
PI IJX Mmbthkan Mrkting & Driver (SIM B1) Lsg Intvw JL.Sadang Tngh 4 No 18
00195797B
Jl Rmh Bumi Asri Kopo Mrghyu Lt/Lb 60/75 Hrg:95Jt Hub: 085861164129
00196227B
00195801B
PELATHN MEKANIK Motor Lsg Magang Salurkan Kerja T:7100716/70891463
Modal 150Rb Dpt 4Pilihan Usaha Bonus Cash Back Deposit Pulsa T:5226295
JL RMH+TOKO LT.350/115m2 Cck u/ Material DSoreang H/Ng 7205642/0811372151
00195641B
00196317B
00195802B
Dbthkn Tkg Jahit U/Kebaya/Gaun Pesta Brpnglmn T:4220388 DiatasJam09.00
Bisnis Yg Baik Punya Passive Income Temukan Caranya Hub: 022-93260229
Dijl Rmh BU Murah 2 Tkt Fas: 5Kt, 3Km, Komp Bumi Panyawangan T:87825332
00195789B
00196333B
00195836B
CR SPG SLTAmax 23Th Min 155cm Belum Menikah Fasilitas G.Pokok, Uang Mkn, Bonus Domisili Bojong Soang Dy Kolot Sekitarnya Hub:70686162/081321 318476
PENGHASILAN Bsr/Kcl SMS Nama + Alamat Ke 085624631516
JL Over T22 Prmta Biru Blok O/70C, Renov, H:60Jt/N T:085220266262
00195809B
Dibutuhkan Marketing Iklan FL Komisi Menarik. Hub: 022-70388771 00195960B
Dbthkn 5 Org Motorist Dtg Jl Suka Ati Permai III No5 Blk Gd Len S.Hatta 00195962B
KREDIT USAHA u/ yang Lulus Seleksi & training Lamaran Lengkap + Visi Bisnis Via Pos Ke Komplek Griya Jati Putra 26 Ciseupan Ujung Berung 00195989B
Cari P&W Max 25Th Bs Komputer Suka Marketing Diutamakan Jl Otista 292 00196012B
Sklh & Plthn Grts Usia Max.18Th Syrt SKTM(KTP Bdg) T.70460544
“Gratis Katalog Kaos Musik” Distrbt,Agen Min 6 Pcs, T:081394228983-70893097
Cari SGR 10 Org Guru Bhs Ing u/krss Sklh Daerah Cileunyi T081321354929
00196014B
00191632B
-— Grosir Macam2 Pakaian Wanita— Hub: 022.70400996-081220006875 00191725B
JAVAethnic Produksi Kaos Katun RP.15Rb Hub: 70180999-7310040 00193083B
Kaos Harga 4500, 2 Hari Selesai ========Hub:022.76067821========= 00194927B
Trma Psnan Srgm Sklh, Olh Raga Almamater, Batik & Juga Makloon Dll T:7215467 00194936B
The Syndicate Trm Makloon Kaos, Kmja, Trning, Jket, Dll 91136828-91169591 00195587B
PENGUMUMAN KEHILANGAN Hlg Stnk D-5574-CK, D-2509-DQ, D-3430-AJ, D-4673-FU, D-3698-BK, D-2077-BB 00196812B
Hilang Stnk No Pol D-1026-EY. Tdk Berlaku Lg 00196813B
Hilang Stnk No Pol D-2280-CZ. Tdk Berlaku Lg 00196814B
Hilang Stnk No Pol D-3876-DM a/n Dina Merdiani Tdk Berlaku Lg 00196815B
Hilang Stnk No Pol D-6843-EM a/n Jujur Sianturi Tdk Berlaku Lg 00196828B
HILANG STNK D-1521-FV An:Djendakita Sinulingga Tdk Berlaku Lagi 00196835B
Hlg STNK Nopol D 6135 FH a.n Komarudinn/D 3170 EN a.n Titin S.Tdk Brlku Lg
00196893B
Hilang Stnk No Pol D-35-AY, D-6848-DU Tdk Berlaku Lg 00196895B
Hilang Stnk No Pol D-8079-BH, D-2115-CK Tdk Berlaku Lg 00196896B
Hilang Stnk No Pol D-1840-KU, D-8954-BN Tdk Berlaku Lg 00196898B
Hilang Stnk + Kunci Mobil S.Grand Escudo D-10-NI Hub: 70553567 (DONI) 00196913B
Hilang STNK Nopol D-1631-GE tidak Berlaku Lagi 00196921B
Hilang STNK Nopol D6518EL Tidak Berlaku Lagi 00196922B
Hilang STNK NO D-4520-GG, D-2306-CW, D-3608-VC. Tidak Berlaku Lagi 00196943B
Hilang STNK No D4056XS a.n Yusi S, Tidak Berlaku Lagi
00196241B
00196245B
CERDAS CERIA Bilingual Play Group & Kid’s Mbthkn:1. Teacher D3/S1 Kwalifikasi di Bid. Gmbr, Mtk, B.ing, Musik Dll. Wnt Max30Th.B.ing Aktif,Sk Anak 2. ADM Wnt Max30Th D3/S1 Bs Komp B.ing. Krm Lmrn JL. Karawitan 50 Bdg
00194647B
Motor Baru Kawasaki Khusus 2x130 Series Cash Back 1,6Jt T:085294333338 00195984B
Hilang STNK D4417UQ Ti d a k B e r l a k u L a g i
Jl Blitz’R 08 Abu/Hitam, Harga 8,5Jt/N Hub: 7831388/081802082787
Hilang STNK NO D6852XA Tidak Berlaku Lagi
00196952B
00193000B
Jl S.Tornado ‘98 Siap Pkai, H:3,1Jt Hub: JL Psr Luyu Tmr 85, T:022.93049530 00196081B
YAMAHA 100% Baru DP Termurah, Mio Cw DP 800Rb Hub: 022-760 20 140 00193386B
Ready Stock Mio, Vega Z, MX, Jup Z,VXion, Prs Cpt, Syrt Djmpt T:71356469 00193390B
MIO-VEGA R & ZR DP=850 _Jupiter series DP=1,25Jt_Hub: (022) 9206 5080 00194461B
DP NEGO.... Mio-CW=35x488Rb, Vega ZR-DB=35x497Rb Hub:081 563 827025 00194656B
Cash Kredit Motor Baru Proses Cpt Hub: 022.93062004-70573632 00194948B
DP Murah Banget Proses Mudah, Mio CW, Soul, MX, Vega, Hub: Santi 92788233 00194951B
NEW Vega ZR/DP 900Rb, Mio 1Jt, Jptr 1,1Jt Hub: 70350136-081221397034 00194995B
Over Mio CW ’07 Merah 3,5Jt. Sisa 465 x 21 Hub: 081572993851 00195012B
Jl Jupiter Mx ‘06 Marga Asih Jl Kol Raya Blok R1 No 7 Cimahi 00196089B
Jl Mio CW ‘05 a/n Sendiri, Istimewa, Mrh. Hub: 022-92201308 00196811B
Jl Nuvo Z ’06,Ors(D) Kodya 7,7Jt/N Margahayu Ry A2 No 250 T:081572394676 00196924B
HILANG STNK D-3833-VO, An:Rasidin St.Saidi Tdk Berlaku Lagi 00196953B
Hilang STNK D5410SI, D1763UO, D2542UN, Tidak Berlaku Lagi 00196954B
HILANG STNK D-4151-CU An:Taudi ————Tdk Berlaku Lagi———— 00196955B
Hilang STNK Nopol D6734TV, D6675SJ, D2420UD Tidak Berlaku Lagi 00196956B
HILANG STNK D-3354-EU An:Dodo Hermawan Tdk berlaku Lagi 00196957B
Hilang STNK Nopol D5624UE, D6377UZ, D3990TM, Tidak Berlaku Lagi 00196958B
hilang stnk D-4885-DE An:Andy Kristanto Tdk Berlaku lagi 00196959B
Hilang STNK Nopol D5720UC a.n Ikin Sodikin Tidak Berlaku Lagi 00196960B
HIALNG STNK D-4133-EV An:Depi Nurmayanti Tdk berlaku Lagi 00196961B
HILANG STNK D-1492-NW An:Ir.Andareas B. Tdk berlaku Lagi 00196962B
HILANG STNK D-5284-YK An:Makda LT. Tdk Berlaku Lagi 00196964B
HILANG STNK D-3865-EK An:Herwin Supriatna Tdk Berlaku Lagi 00196965B
HILANG STNK D-2589-DF An:Rebecca TJ. Tdk Berlaku Lagi 00196966B
HILANG STNK D-4214-WM, D-4260-VJ, D-4359-WQ, D-2879-WQ Tdk Berlaku Lg 00196969B
HONDA NEW HONDA cash/Kredit Proses Mudah & Cepat DP Nego T:022-70084832 00194166B
BAGIMU GURU Revo 500,Beat 750, Bbs BBN Prss 1Hr T.91355266 00194378B
DP MURAH Ccln rinagn Blade, Revo Absolute, Beat Dll T:70020470 00194687B
Honda Blade Beat, Supra 125,Telp Aku!! Ccl Tntukan Sndri T.70940751/76179401 00195488B
JL Vario CW’07 Warna Silver Black H:11,5Jt/Nego T.87240134/70455687 00195621B
DP Murah Prss Cpt Psrtn Djmpt Mtr Beat, Vario, Blade, Revo, SupX T:76730091 00195746B
Jl Cpt H Revo ’07, Mls, Pajak 1 Th Rp.8Jt/N Dpn Kntr PU Uber 081809845220 00195820B
Honda Baru Lo.. REVO=650, BEAT=750Bbs BBN Tlp/SMS: 085220265550 00195822B
JL LEGENDA 2 ’03 Kdy Stater Jln H.Nego Hub:70042967/0819 1000 6467 00196108B
Dicari Spd Motor Honda Win Diatas 94 Hub: 081220304888 00196153B
Jl Vario CW’07 Pink H.11,25Jt/Nego Hub: 6622896/081320448602
Hilang STNK D5576FL a.n Rahmat Sumarli. Tidak Berlaku Lagi 00196970B
Hilang STNK Nopol D5387EV Tidak Berlaku Lagi 00196974B
Hilang STNK Nopol D3277VO Tidak Berlaku Lagi 00196975B
Hilang STNK Nopol D3684VS Tidak Berlaku Lagi 00196976B
hilang stnk D-5188-TV ————Tdk Berlaku Lagi——— 00196977B
HILANG STNK Tdk Berlaku Lagi
D-2435-WK
HILANG STNK Tdk Berlaku Lagi
D-3045-WS
HILANG STNK Tdk Berlaku Lagi
D-2082-WL
00196978B
00196979B
00196980B
HiLANG STNK Tdk berlaku lagi
1725-HA 00196981B
HILANG STNK D-8778-HU & D-5283-YE Tdk Berlaku Lagi 00196982B
KERJASAMA K.Krdt Brmasalah!!! Kami Urus Ke Bank PT.CAHAYA, W.Kencana 89 T:76466276 00194654B
Supra X 125 ’06 Orsnl DP 750Rb, Biru “Kaanoman” Batujajar 7044654
MODAL KERJA 10Jt-10M. Aman & Cpt ——Hub:022-91566109 24 Jam———
00196800B
JL FIT NEW 06 Orange, Hitam. H.6,25Jt/Ng. Mulus. Hub: 91234384
PAKAIAN KONFEKSI Trm Psnn & Mngerjakan Kaos Partai, Bendera, Topi, Sablon, Dll T: 022.70378059 00190139B
-———— Grayscale —————Terima Pesanan Kaos, Katun Kombed Kwalitas Distro 25Rb- Jual Stock Kaos T:92760111- 92417494- 085720119563 00191932B
Terima Makloon Press Kaos/ Bendera, Dll Murah T: 91900136-70910544 00192426B
============ d’ FASTER ============= Kaos Dan Atribut Pilkada Terlengkap Jl Pagarsih No 48 Jl Surapati 103 Hub:022-5432079-7025052-08122394891 00193442B
PD BudiAbadi Supplier Konveksi & Prdgngn Umum J/B Perlengkapan TNI, Polri, Terpal, Tas Kantor, Hansip, Seragam, W.Pack Tenda Peleton T:08164865948/70383139 00193466B
00196289B
DCR KARYAWAN/TI Sales Counter & Produksi, Lamaran Ke Jl.Karapitan 22A
00196543B
Dicari : Penjual Bakso Keliling Pengalaman 25-30 Th T: 92930706 00196728B
Pabrik Sprgbed Mmbthkn Salesman Mtr Sndr,SIM C, Via Pos Jl Manglib 60 Tmn Kopo 00196771B
Bank Asing Membutuhkan Tenaga Tele Marketing Hub: Bp ALI 91502417 00196773B
DCR TEKNISI Parabola Berpenglmn Hub:Sumber Hegar 20 T:6013461 00196782B
Kerja Paruh Waktu/Sambil Sekolah di Jepang. Bekerja Di Jepang Selama Total 7 Thn. Dokumen Dikirim Maret/Eligibility: Juni, Berangkat Ke Jepang Juli Hub: Jl.Dago no.343 022-2505191/085220029095 00196823B
KERJA DI BATAM Berangkat Setiap Hari Sabtu Lulusan SD/SMP/SMA/S1/ Gaji 3,7Jt/Bln Jl. Dago no.343 0222505191/085220029095 00196831B
DIBUTUHKANSALESMotorisProdukMayora Jl. Mengger Girang 9 S.Hatta 76009457 00196834B
DANAMON OTISTA no.2 Lt.2 Membutuhkan marketing Kurir P/W, Telemarketing (Punya HP CDMA) Min.SMA Hub:FERY Lt.2 T.92223799 00196866B
Cr:NetworkEngineer, Staff IT -PT.Alihdaya Indonesia Jl.Emong No.7 T.70601254 00196876B
Bth: Telemrktg,ADM,Recruitmnt,Data Entry PT.Alihdaya Indonesia Jl.Emong No.7 00196878B
Bth: Field Collectr & Desk Collection u/ Bank-PT.Alihdaya Ind Jl.Emong No.7 00196879B
One Light Agency Mmbthkan Bbrp SPG Tg Bdn 165, Pmpilan Mnrik Min SMA, Usia 23Th, Lmr Jl.Sukamulya Bbk Caringin No 11 RT 4/4 (Lkp+Foto Postcard) 00196914B
DICARI Marketing Staff Muslim / Muslimah Punya Kendaraan & Pengalaman Lamaran Lkp Ke PO BOX 7640 BDSE. Kbi_bdg Yahoo.com 00196916B
Dibthkn 1 Manager, 2 Receptionist, 15 Therapyst u/ Hotel Berbintang Hub: Ibu Maudy 085882933359 00196973B
PELUANG USAHA
00196686B
LOWONGAN KERJA GRATIS..!SEIZIN MENAKER DEPNAKER CCr TKW Salon, Prwt Org Jompo, B.Sittr,Plyn Toko, Utk: Taiwan, UEA, A.Saudi,Mlysia, Singapura Dpt Uang Saku 1Jt GRATIS!! Jl Dewi Sri No 3 Srimahi T: 022-70162555-9122227-5222995 00191600B
GRATIS..!SEIZIN MENAKER DEPNAKER Cr TKW Salon, Prwt Org Jompo, B.Sitter Plyn Toko, Utk: Taiwan, UEA,A.Saudi, Mlysia, Singapura Dpt Uang Saku 1Jt GRATIS!! Jl Dewi Sri No 3 Srimahi T:022-70162555-9122227-5222995 00191602B
CH Entrmnt Bth Artis P/W Mnrk-40Th u/ Casting,Lsg Shoot FTV,Sntrn, Fm 92677138 00191728B
BTH Kry/Ti Kantor U:18-40 Th Cpt Hub Asty T:022-7670 7358 00194066B
CR:Mrktg SVR Alt Msak Pglmn. Gj+Bns+Kmsi Bsr+Mess_u/Team Demo Kanvas Brg u/dDi2k Jd SVR Dtg K:Trs.Soreang Ciwidey CibereumJati Gg.Q.karomah Rt1/14 T.081573598033 00194485B
00196165B
Jl Rmh Komp Gending Mas Uber Lt.150/120m2 Hub: 022-70228441 00196207B
Jl Rmh SHM 102m2, 2Lt, L1350w, Jet Pump, Tlp, Hub: 0816611876/70472456 00196208B
HOTEL Hotel Arimbi Jl.Stasion sltan no 5 T: 4202734 Nyaman, Murah, Bersih 00194542B
HARMONY INN 2 Jl Talaga Bodas 62 T: 7304783 Hotel Berbintang Murah 00194763B
HARMONY INN 1 Jl. Talaga Bodas 23 T: 7317757 Bersih, Nyaman, Murah
Jl Rmh SHM 2Lt Cimuncang Dlm Cicaheum, H60Jt/N T:081320002750/73424050
KOST
00196331B
00194635B
00196335B
Karyawan/Ti Fas:Lkp JL.Sulaksana I Gg.Arkat I/14 (A.Yani) T: 081321587763
JL RMH Arcamanik Endah 14B 2Lt, LT.420/180m2 KT6, KM4 Hub:727 57717
00194639B
00196487B
Terima Kost Stratgs JL.Idi Adi Maja No 7, Bubat T:7309882-7308596
JL RMH LT.86/70m2, 4KT, Perum Srjd H.240Jt/ng T:081321489989/08122366302
00194641B
00196535B
Kontr Kmr Fas Lko Jl.Simpang No.11 Padalarang Hub:6809595 / 081 572 71 2340
JL RMH LT.84/70m2, 3KT, 2KM, Perum Srjd H.270Jt/Ng T:081809590607
00195661B
00196538B
Kost Pria 4 Kmr 200Rb/Bln Fas: Lkp Jl.Padasuka 119 Cicaheum T:7201665
JL RMH/CPT 2Lt, LT.160/200m2 Jl.Karasak Utr III/V 5 1300w H.Ng 5203527
00195839B
00196586B
Kost 200Rb Dkt UIN JL.Ry Cipadung 46 Gg.Swadaya Msk Mbl HP: 081802092123
DJL/KONTR Mrghyu Ry Blkg i II/86 Blkg MTC FAs Lkp T:085659247855/085659981356
00195843B
00196603B
KOSTAN Jl. Veteran Blk 73 (87/3B) 2KT, 1KTm List, Led, Grs, Mtr 7314900
JL Rmh Manglayang Regency Lt 102/ lb 29 H: 70Jt Hub: 022.70149111
00195930B
00196720B
Kost Krywn/Ti, Mhswa/i, Jl Sekelimus VII/35 T: 92379183
JL Rmh JLn Martasik Cibaligo Cidahu Cmhi, SHM H: 170Jt/N 022-91592376
00196095B
00196748B
U/ KARYAWAN/TI Pasutri Baik2, Drh Elit, Dpn Tmn, Aman, Gading Brt 7309826/91795070
Jl Kost Lt 61/120, 2Lt, 10Kt, K.Mandi, L2200,Tlp,J.P Maleer 3 T:085720088375
00196155B
00196832B
Sw Kmr U/ Pria 300Rb/Bln Fas Ksr, Rak Bku. Jl Muararajeun Br 3/17 T:7207133
JL RMH 2Lt, Krsari asri (Carefkircon) LT.105/ 100m2 T:081320347608/91897648
00196707B
00196837B
Kost Putri 1 K.Tdr 250Rb, Jl.Subang Raya No 42 Antapani 022.7204244
Jl Rmh Jl Babakan Tarogong Lt.209m2,2Lt, HUB: 6035880
00196756B
00196840B
Dikont Ruko Jl.Sadang Serang No.4 Tempat Strgs Hub:022-2504349
BU Rmh Baru Minimalis&Kosan 100/ 155, SHM, IMB, Masuk Mobil, Dkt Tol Pasteur/Maranata. Hasil 30Jt/Th. H.355Jt TP T: 081220663766
RUKO 00194847B
JL Ruko Tmpat Usaha, SHM Lt 280/ Lb 100m2 Lok Strategis, Jl Trs Kopo No 428 Margahayu Bandung Tlp: 022.76816501-76065209 00196167B
JL RUKO GBI List 2200w J.Pump Cck u Warnet T:022-70333744 00196706B
KONT Cpt Ruko Ciwastra 271 H.1.5LT Cck u/ Usaha, Ktr T:022-70998206/7509727 00196942B
RUMAH DIJUAL Jl Rmh Lt 332/240m2, SHM H. 460Jt/N Siap Huni Jl GHA No3 Prkn Saat T91879180 00196721B
URUS BALIK NAMA Sertifikat Jual Beli Rumah/Tanah Hanya Rp 1,2Jt Oleh Notaris PPAT Berpengalaman Hub: ACHEN 91667708/92009600 00189949B
Jl Rmh Jl Srigunting Ry No 10 LT/LB 567/268M2, T:76886427/76286077 00190798B
Jl Rmh+Tmpt Usaha Lt325m2,2Lt,SHM+IMB Jl Simpang 11Pdlrg T085722262744 00192379B
JL 2Rmh Sdh Brsatu LT240/300m2, SHM, Jl.AdiBakung 5 Bm.Adipura T:70335151/ 0818204632 00192400B
JL Rmh R.Ekek Kncna Jl.Suplir I No 1A Hoek T:7275847-7043.2306 JL Cpt Rmh 140/90 Cimahi,Jl.Mrga Mulya 154 Tagog H:90Jt/N Hub: 022.91523241
00194628B
JL T 21:2Kt , Jet Pump, Dkt ST.RcEkek H:Nego Hub: 08122156142
00188829B
00194645B
KOMISI HARIAN Modal 15/30/ 45Jt.Profit 8% Tiap Hari s/d 100x Via Rek (Tnp Krj) www.cashbca.com.ID: BCA0000188atauSMS“BCA”ke:085266643545
JLTNH+RMHBrJl.TrsLogamDsCiganitriLT.280/ 70m2 H.180Jt 085220153598 Msk mbl
00193648B
Dcr Pensiunan Ibu Rt, Pnggrn Yg Ingin Pnghsln +an 1 s/d 5Jt/Bln T91180753/Tdk Sms Bth Extra Income 1-3Jt/Bln Partime/Fulltime Training D/L SERIUS? T70162005 00194368B
Ingin Sukses Jd Pengusaha?Dptkan DVD The Secret, Trjual Jutaan Copy Didunia+1 VCD Rahasia Jd Jutawan, Harga: 79.900-SMS: 085.220.375.283 00194500B
Jl Teh Rosela Hrg Grosir T: 76554486081220111281- www.tehrosela.com 00194767B
Asuransi Pensiunan 1M 1xbayar 2,4JtPlus Untung 330Rb/Hari T: 92852883 00195753B
Fee Seumur Hidup Buyer Get Buyer Min 1 Australia Hub: 70111333 00195831B
PELUANGBISNIS.MONEYBACKGARANSI Jl.Cilember No.277 T.76700020(Ateng) 00195963B
INVESTASI 5Jt/10Jt Provit 200Rb/400Rb Per Minggu Tlp/SMS : 022-92973748 00195983B
DISTR Jahe Merah Instan Berkhasiat Hrg Grosir T:76230819/08138 3660052
00194685B
Jl Rmh T21 lT60M2 Permata Biru, SHM AL No 163 H:Nego T: 2504349 00194836B
Jl Rmh Cpt Leo Genteng Lt/Lb 155m2 H:350Jt/N Aman, Agamis T:081802295744 00194853B
JL RMH T.50/182 Renov, Hoek Fas:Lkp H.ng Merkuri Tengah 7/2 081220738366 00194863B
Jl Rmh T.21 2Lt FullRenov H:Nego Komp GBA II Blok i 2 no 14 T:76592871-6021348 00194924B
-— Hanya Beberapa Unit T 45/90 — Lokasi Randu Sari Antapani, Minimalis, SHM, Secure Gate Tlp: 92999092- 76602718- 91216262 00194940B
JL Cpt Rmh Mrh Komp Garujati Ciparay 87Jt, SHM (Nego) Lt/Lb 144/50 T:70996646 00194955B
JL RMH PErumnas Cijerah Rt.3/31 75 Jl.Sariasih Melong Lt.84/84 70152552 JL RMH Jl.Kurdi 4/27 LT.100/200m2 Hub:022-92347453/92260331 00194996B
JL RMH Cpt Cck u/ Kost2an Gg.Maleer Tmr II/81A/113 Blk Gatsu 206 H.250Jt/n 70437884 00194998B
Jl Rmh GBA II i-3/10 Renov T21 105m2, 3KT,RT,Carport,1300w H:N T91273077 00195129B
JL Rmh LT.205/150m2 SHM,3KT,2KM Jl.Jakaraharja 14 Mrg.Cinta.NegoT:0811224418
00196855B
JL Rmh SHM LT 300/LB 350m2 Fas Lkp,Di Jl Srimahi II T: 081221097999 00196880B
Ovr Krdt TCI Blok GC 39 T21/64 Br Std 65Jt/N Lstk,Pgr,Tmbok T081394981821 00196903B
Jl Rmh T21 Renov,4KT,H.80Jt/N Komp Soreang Indah J 1 No 10A T:70900141 00196915B
J l T n h View Danau Kota Baru Parahyangan 350m2, Rambut Kasih Jl.Rambut Kencana No 5 Tlp: 70603763-08552108286 00196930B
Bahagia Permai Minimalis 360Juta ——Kiara Sari Minimalis 30Juta—— —Buana Sari Minimalis 250Juta— Hub: Anaya Pro T: 022.69075325 00196932B
JL Rmh Kontrakan 7Km, 107m2/200Jt Tlp 2531456-2521015 Jl Glatik Dlm No 18 00196933B
RUMAH DIKONTRAKAN DIKONTRRmh Pst Kt Cmh 3KT, 2KM, 2Gd, Dpr Grs, Tlp Hub:70874066/08122446140 00196097B
DIKONT LT.336/200m2, 4KT, 3KM, Grs 2Mobil Cigadung Hub:081 220 42220 00194974B
KONTR RMH Komp.Batu Karang Blok ZIII/ 37 S.Hatta Fas.Lkp 70548707/92335524 00195028B
Dikont Paviliun + Garasi Lok:Strategis Jl.Cikutra Brt T.91821487 00195877B
Gebyar Awal Tahun Discount 20 % Dipasarkan T 36, 45 Panyileukan Asri Residence Hub:Kntr Pemasaran =====022.87820541-91173708======== 00195916B
DIKONTR Rmh Jl.Pjk Utara I 192 Cmh H.8Jt 2th Hub:022-92416723/91658268 00195933B
RMH KONTR Bumi Panyileukan E1/ 15 Lkp Hub:022-70084972/7233898 00195935B
RMHDIKONTKomp.PasadenaVIP14LapTenis Pemda Caringin 2Lt, H.20Jt/ng T:7317472 00195956B
DIKONTRRmh3KT,2KM,Grs,12,5Jt/thJl.Kencn Puri II/6 Mrg Cinta 92485819/08158728292 00196068B
Di Kont u/Gudang Lb.400m2 Parkir Luas Gatsu 184 H.15Jt/Th Ng 081321153656 00196334B
KIOS Jual Kios Pasar Baru Lt Basement Luas 7,042m2 Hub: 08562140394 00196288B
HARGA NEGO JL Rmh JL Peta No 155 Hrg Nego Lt 247/ 600m2 SHM T: 91333999-081804333999 00192061B
Jl Tnh+Rmh Kp Cikijing Cangkuang Grt Ls 281 T:7319179-7621140 H/N 00192107B
Jl Cpt/Ovr Krdt Rmh Lt/Lb 120/45m2Graha RancamanyarJlAnggrekT76242201-081322962247 00193910B
Kont Rmh Komp Sukaati Permai III No 24 S. Hatta T:08122247013 H:N 150/150
JL Rmh T.30/60 UM 22,5Jt Ccl 438Rb/Bln R.manyar Alamanda T.081573972059
JL RMH Puri Cipageran Indah 2 D12/17 SHM, LT 81/65m2 H.Nego 08122 1209723
00195617B
Jl Rmh Minimalis JL.Batu Indah Lt 114/ Lb 100m2 SHM, H:425Jt T: 91569923
00196075B
00196854B
Jl Rmh Sukamenak Indah L9 Lt; 210m2, Strtgs, H350Jt T: 022-92625569
00195202B
00196070B
00196073B
00196853B
Jl Rugi Cisaranten Kulon Gg H. Ayub 98m2, Cck u/kontrakan H:90Jt/N T:70472157
00194988B
INFORMASI Peluang USaha Sampingan Hub:022-91276115/08986802543 -———DICARI AGEN / SALES——— Untuk Alat Pengaman Tabung Gas LPG Save P e l u a n g B s r, Produk Inovatif & Bkn Regulator Gas Hub:022-73438221/0852 20263660
00196256B
Kost-2an P/W Kmr Mandi Di Dlm, Gor Hub: 022.93003277-7270930
00191620B
00192043B
00196238B
JL RMH Dkt Terminal Cisitu Dago Cek Kostan2 60Jt/Ng 022-92122622 00196242B
RADJACELL ! Solusi Tpt Bg Yg Mau Jl Pulsa.HERLIN 91716568/081931383725
Dg Vnet HP Anda Bs Mghasilkan Jutaan Rp/Bln T:022.30240876/08122227807
00196234B
Jl BU Rmh Hook Cimareme Indah Lt/Lb 210/250, H. 700Jt/N T: 08174907835
JL RMH LT.42m2, SHM, 2Lt, 3KT, Gg.Cimuncang Dlm 11 H.85Jt/Ng 081320304616/76407030
00194618B
00191576B
00196230B
Jl Rmh T45 Lt120 Semi Rnv Kemakmuran Ry Blok 3L/298 H150Jt/N T08122222682
00196741B
JL Rmh +Kost, 11 Kmr & Warung Lt 138m2, Fas.J.Pump T: 5426044/081394499948
Cari Agen Isi Ulang Shampoo + Sabun Cuci Piring T: 0813.2003.1032
Jl Kav A70m2,Khs Mtr Bojong Koneng Blkg INA KUKIS, T: 70756673
Jl Rmh Kopo Dpn Rs Imanuel Cck u/usaha Kos Lt176 H650Jt T:087877714033
00000
Ingin Isi BBM Jadi Ladang Penghasilan Hub: 022.762.612.18
@ANomor_o:00196226B
00195925B
MLM:Income850RbStiapHrMdlckp11x600rbdijmn dpt D.Line Grnsi uang Kmbli 081321319925
00191555B
Jual Rumah Lt 270/Lb 200m2, Jati Permai Kav 63 No.9 Inhoftank Te g a l e g a H a r g a 5 5 0 J t / N e g o Hub: 022-91853908/ 022-86061451
Hotel Royal Corner (Hotel Keluarga) JL.Wastu Kencana No 8 T: 4222808 fas AC, Air Panas, B. Fast Ruang Meeting, Letak Di Pusat Kota Dg Hrga Trngkau
00194616B
Dicari Mitra Agen Detox Herbal Harga Jaul Rp 75Rb T.91535084
00194316B
00196343B
00196164B
JL Rmh SHM, 60m2, Karya Laksana 46B/59 Tmn Sari Hub: 081321915286
Dbthkan Cepat 40 SATPAM Lsg Kerja & 5 Sopir Hub:76171622-92638551
00196346B
00196590B
00196145B
Jl Rmh Lt/Lb 72/48m2, JL Citra VI/6 Rp.85Jt, Siap Huni, Renov, Komp Citra Grha Handayani.Jl Raya Jatinangor KM2 D a r i U N PA D H u b : 0 8 11 2 1 7 7 9 0
00194778B
Klinik Suhu Yo Mmbthkn Wanita SLA Max 24Th U/Dididik Mjd Tnga Terapis Domisili Kopo, Paskal, Lamaran Bawa Lsg Ruko Paskal Hypersquare A-10
SUZUKI
00196113B
00196128B
JL Kost-an 16 Kt, 2Lt, H: 325Jt, Jl Komp Pharmindo (Nego) Jl/Sewa To k o D i B r a g a L t 1 5 4 ( N e g o ) Hub: 022.70512966-081220669867
-————ARLYA GROUP———— (Hotel, Wisma, Guest House) Per Kmr/ Rumah 220Rb-1Jt, Paket Meeting 50100Rb/PAx Resv T:7278215/7218216
00196946B
DP NEGO Skywave, Spin, Smash, Thunder 100% Baru T.70213756/92268145
00196105B
Jl Rmh Jl Suka negara 91 & Jl Kuningan Raya No 68 T: 7206607 Antapani
00196200B
Hilang STNK Nopol D3170XE Tidak Berlaku Lagi
00196951B
00196104B
JL Rmh Lt 96m2 A Yani Blk BPR Citraloka Cchm, 900W H:Nego T:92412813
00196134B
00193609B
Hilang STNK Nopol D6841UV Ti d a k B e r l a k u L a g i
00196082B
Jl Rmh Jl 17 Agustus 1 No 8 Gatot Subroto Bdg T081320357783/02276642183
MAU Kerja Di Rumah Dg Income Jutaan/Bln? Info: www.5juta.tk
JL ZX 130 ’05 Mulus Sekali, Hitam, Kodya H: 7,75Jt/N Tlp: 76177215
Hilang STNK D5290XA Tidak Berlaku Lagi
00196072B
JL RMH Komp.Panghegar Permai I Jl.Paseban5/2350Jt/Ng7805165/08122073073
00196133B
Hilang STNK NO D5222XT a.n Nandang Ruhyana Tidak Berlaku Lagi
MOCHIN
00196066B
Jl Cpt BU Kav Margawangi Bubat Lt.615m,249m,242m,SHMT7569140/91562341
00196129B
New Kawasaki ZX, Ninja, Atlet DP+Angs Mrh, Prs Cpt T:76346998-081322746558
Jl MOCHIN Matic ‘02 50cc Mulus, Irit, Rp.1,7Jt Nego Tlp:022-70557106
00196065B
JL CPT Jl.Ters Kircon Gg.PLN no.18 H.80Jt/Ng Hub:7314428/76554604
Dcri Staff Mrktng Khss Wnta Min SMA/Stra PT.CempakaArum.S Hatta 14/750.T: 7809292
00196277B
00196950B
00196038B
Jl Rmh Bumi R. Ekek Kencana,Seroja 1/45 Hook Cck U/Usaha T:08156100196
Dicari Karyawati u/ Adm Jl.Indramayu No 62 Antapani
ANDA Lulusan SMA , Belum Menikah, Mau Kerja Keras (Ditraining)T:081809810000
00195941B
DJL RMH Komplek Kopedi No.49 Cibiru Hub:022-76101491/76773145
00196036B
00196098B
00196239B
00195927B
JlRmhRenov2Lt,4Kt,2Km,Lt90/150m2,Komp Viku B II/10 Cipadung, Nego T: 7837874
JL RMH TKT LT.146/Lb.283m2, SHM, 2200w BM Panyileukan C18/7 diHook Ng 7835255
BIRO PRIVAT APris Cari : Guru Privat S1 Diutamakan Mhsw ITB, UNPAD, UPI, Jl.Kiara Condong No.244 Bdg 40274 Phone : 9175 2332 / 9232 1472
-—DIBTHKAN Staf Kantor———Hub:Pak Rudi SE :085281035082
00195902B
OVR Mnglayng Regncy 29/60 Ss 13th 490Rb/Bln 25Jt T:92848225/081320460654
JL Rmh SHM Jl.Maleer IV(Gatsu)175Jt/ Nego Hub:7314713 / 081 5600 6410
00196086B
00196197B
00195852B
JL RMH Jl. Sridara no.5 M.Ramdhan SHM, LT.270m2 Hub:081221 70129
JL/KONTR/RMH Tmpt Ush LT.154m2 Jl.Ry Soreang Cibereum 243 T:5896758
Prshn Sdg Brkmbng Cr Kry 25-45Th Min.D1, Pny Kend/SIM.Dtg k:Jl.Tamblong 42-IbuAde
WARTAWAN, REDAKTUR, B.IKLAN, W/P KABIRO Untuk Kab.Kota Se Jabar Tabloid KPK Jkt Terbit Maret 2009 Hub:087 8621 73 777 PO BOX 1922 Bdg
00195851B
JlCptRmhPutracoIndhJagabayaA4No14AT 21/72m2BanjaranH:60JtT:6633504-92309557
00196001B
PROPERTI
00196085B
Dicari Gr Piano,Vokal,Gtr,KYb,Max 25Th,SERIUS, 08157111622 Tdk SMS
00196858B
00195807B
Dicari Pengajar MAFIKI & B. Inggris / B. Indonesia T: 081572963697
00196944B
00196949B
P. Asuhan Trm ZAKAT/INFAK U/ KeterampilanAnakAsuh 7513604/70451151
00196074B
Hilang STNK No D3855WP, D5636DY, Tidak Berlaku Lagi
00196947B
00196864B
PEMBERITAHUAN
DIBTHKAN Bbrapa Org Pria Min SMA Sht Max 25Th Pny Mtr, HP, Srt Lmrn Via Pos Ke PESINDO Jl.Cendana 7B Bdg40114 Segera!
MOTOR DIJUAL KAWASAKI
00196945B
PELUANG USAHA Anti Krisis Informasi Dengan Paket usaha modal yang terjangkau,Info SMS nama & Alamat Lengkap Ke 081395186989 / 08882192603
00196059B
Hilang Stnk No Pol D-3825-FB, D-6480-FM, Tdk Berlaku Lg
00196891B
00196747B
Dicari Tkg Jahit Pengalaman U/Kaos Hub: 6124755/92475417 (Cijerah)
00196141B
Hilang Stnk No Pol D-3643-FF, D-4816-CK Tdk Berlaku Lg
00195850B
Jl Rmh Jl.Sukajadi No 324/182A Blkng Bison Lt +_ 140m2 Tlp: 6633504-76673315
00196025B
Prshaan Multinasional Mmbthkan: (1) Multi Fincehead 30-35Th, S1, Bs Spd Mtr & Mbl Dpt Mngprskn Kmptr, Mmlki Kpmimpnn 1Th (2) Remedial: 25-35Th, SMU Bs Spd Mtr, Pkrj Keras, Dsplin, & Kmnktif, Siap Dtmptkn Ccds, Lembang, Btjajar, & Pdlarng (3) SalesCounter: 1930Th, SMU Siap Dtmptkn Di BTM Ccds/ Cchem/Cmhi & Bjajar Pnmpilan Mnrik Lamaran Bw Ke Jl Sukajadi 7A
00196890B
00196698B
BONCENG BOCAH, KURSI EMPUK untuk Membonceng Bocah Tercinta,saat Berkendaraan Roda 2 Anak Merasa Aman, Nyaman di Motor. Kami Tawarkan Peluang Usaha Sistem Keagenan.Dicari Agen Seluruh Indonesia..Hub: 081 322 05 11 26
GARMENT MEMBUTUHKAN -AHLIPOLA(P/WMax25Th,PglmnDiut)-QUALITYCONTROL(P/WMax25Th,Pglmn)FINISHING (P/W Max25Th, Bs Press Diut) -SUPERVISOR LINE (P/W Max35Th Pglmn Min.1Th, Bs Jhit) -PENJAHIT SAMPLE PAKAIAN WANITA (P/W Max.30Th Pglmn Min.1Th, BsOvrDeck) PENJAHIT BORONGAN/LINE/OVERDECK (P/W Max35Th,Bs Jhit1Baju Utuh). Jl.Sirnamanah 33C Skjadi Bdg T.2042938/92284833
00196861B
Hilang Stnk No Pol D-6650-CM, D-5902-ED, Tdk Berlaku Lg
BU JL RMH Tmn Kopo Indah 1/K89 T.36 H.200Jt/Ng Hub:022-92600017
00196106B
Dibutuhkan Konsultan Keuangan Fas: Gapok, Bonus, Tlp Keluar Negri 70333767
00194997B
00196928B
PAKAIAN
Mlm: Modal 600Rb Income Harian 850Rb/ Harr Tanpa TUPO T:081220103497
00194648B
BthTele&DSBankAsing&TelkomVisionScheme Mnrk,SMU T: 7 3 0 0 0 4 3 / 9 2 5 1 7 9 3 9
00193923B
00196006B
Gg Apel Cijerah II H.N Lt/Lb 84/84m. Hub: 022-6000454/081931334748
00195677B
00196212B
JL Rmh T 54 Lt 140m2, 3Kt, 2Km, Minimalis, Br Rnv, TCI Blok P/22 S Hatta 7800543/Nego
JL RMH Jl Madu Rasa Tngh 18 Cigereleng LT.186/272m2, SHM, T:5228172
00195678B
00196246B
Jl Rmh Drh Cicendo Lt 135 Cck U/Kosan Hrg 270 T: 085222639995/76108984
JL CPT Komp.Gempol Asri VI/1 T.45 LT.117 Hub:0858 6200 5916
00195787B
00196251B
8 RABU, 18 FEBRUARI 2009
CIMAHI
JALAN ACEH
Unjani Buka Program Kedokteran Gigi DALAM rangka pendirian program studi (Prodi) baru di Unjani yaitu Prodi Kedokteran Gigi Rektor Unjani Heriyono mengundang rapat para kepala atau direktur Rumah Sakit di Rumah Makan Raja Melayu Jl Citarum Bandung Selasa (10/2). Dalam pertemuan itu, Rektor membicarakan tentang rencana Unjani yang akan mendirikan
program studi baru yaitu Kedokteran Gigi dan meminta dukungan dari rumah sakit-rumah sakit yang dimaksud. Setelah setiap RS memaparkan kondisi di bagian/instalasi gigi mulut masing-masing, mereka menyatakan siap membantu Unjani dan pada pelaksanaannya nanti akan dituangkan dalam MoU. (fam)
Anggarkan Rp 300 Juta untuk Adipura PEMERINTAH Kota Bandung anggarkan dana khusus operasional adipura sebersar Rp 300 juta yang diambil dari dana APBD 2009.
Anggota DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan mengatakan, anggota dewan mendorong Pemkot Bandung meraih Adipura yang telah lama
dirindukan. “Dewan mendukung dan menyetujui anggaran Rp 300 juta dengan harapan adipura bisa diraih,” ujar Teddy. Menurut Teddy dana Adipura
sebesar Rp 300 juta belum termasuk anggaran penataan taman maupun untuk PD Kebersihan yang jumlahnya lebih besar. (tsm)
JALAN KEBONJATI
Penyakit Sendi Disebabkan Makanan REUMATOLOOG Belanda, Dr JR Tisscher mengatakan, penyakit sendi bisa disebabkan oleh makanan. Karena itu memilih makanan harus sesuai dengan kebutuhan tubuh. “Apakah cocok atau tidak dengan tubuh kita, karena setiap orang itu
beda-beda,” ujarnya seusai diksusi kesehatan di RS Internasional Santosa, Selasa (17/2). Berdasarkan pengalamannya berpraktik, menurut pria yang pernah mengambil Kedokteran di Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung ini, ada beberapa ciri
fisik yang bisa dilihat. Misalnya orang Belanda berkulit putih menunjukkan kalau dia tidak tahan susu, sementara yang berkulit merah tidak tahan gula. Untuk mengetahui cocoktidaknya makanan terhadap tubuh, harus melalui waktu dan
tahapan yang cukup panjang. Otak harus dibiasakan mengingat, apa efek yang dirasakan tubuh setelah mengkonsumsi suatu jenis makanan. Dengan begitu, tubuh melalui indra keenam (feeling) mengetahuinya, dan hidup pun menjadi jauh lebih sehat. (ww)
Kantor DPRD Jabar Sepi Anggota Dewan Sibuk Berkampanye
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
BEASISWA PENDIDIKAN - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (kiri) secara simbolis memberikan dana beasiswa kepada perwakilan anak asuh didampingi Dirut Perum Pegadaian Chandra Purnama (belakang, kedua kanan) di kantor Perum Pegadaian wilayah Bandung, Jalan Pungkur, Bandung, Selasa (17/2). Beasiswa yang diberikan berjumlah Rp 900 juta kepada 1000 anak asuh.
1.000 Beasiswa untuk Pelajar Buku Gratis Dibagikan Juni
BANDUNG, TRIBUN - Perum Pegadaian menyalurkan 1.000 beasiswa kepada pelajar sekolah dasar di Jawa Barat dan beberapa daerah lain di Indonesia. Perum Pegadaian bekerjasama dengan Rumah Zakat Indonesia dalam penentuan sasaran pelajar penerima beasiswa. “Ini bagian dari dana CSR (Corporate Social Responsibility) kami dalam bidang pendidikan,” kata Direktur Utama Perum Pegadaian Chandra Purnama seusai menghadiri acara peluncuran program 1000 beasiswa anak asuh di Aula Perum Pegadaian Jalan Pungkur, Selasa (17/2). Gubernur Jabar Ahmad Heryawan menyambut baik program beasiswa yang dilakukan oleh perusahaanperusahaan. Ia malah mengajak ke semua perusahaan yang ada di Jabar untuk terlibat dalam program pendidikan. “Andai saja ada 1.000 perusahaan yang memberikan 1.000 beasiswa, maka akan menyelesaikan masalah pendidikan untuk 1 juta pelajar. Dan persoalan menjadi selesai,” katanya. Katanya, pada tahun 2009 Pemprov
Iklan Baris : Rp. 12.000/Baris Iklan Kolom Favorit : Rp. 12.500/mmk
Jabar memiliki tiga program unggulan terkait dengan pendidikan. Pertama adanya dana BOS pendamping dari pemerintah yang akan segera dikucurkan. Di Indonesia baru ada empat provinsi yang mengalokasikan dana BOS. Satu di antaranya adalah Jawa Barat. Yang membedakan dengan provinsi lain, dana BOS Provinsi Jabar sudah merambah pada semua tingkatan sekolah mulai SD hingga SLTA. Lalu, bantuan beasiswa sebanyak 2.900 untuk mahasiswa bidang kebidanan, kedokteran, pertanian, dan umum. Terakhir program buku pelajaran gratis yang akan segera dibagikan pada awal tahun ajaran baru 2009/2010. “Mudah-mudahan Juni sudah bisa dibagikan,” katanya. Terkait dengan pengawasan dana BOS yang cukup besar, Heryawan mempercayakan kepada Bapeda, Pemerintah Kota dan Kabupaten,LSM dan masyarakat. Mereka yang menemukan adanya penyimpangan penggunaan dana BOS bisa segera melaporkan ke pemerintah. (dia)
BANDUNG, TRIBUN Hampir sepekan ini kantor DPRD Jabar terlihat jarang didatangi para anggota dewan, padahal agenda kampanye terbuka untuk pemilu legislatif 2009 belum dimulai. Sehingga dipastikan DPRD Jabar sementara ini tidak akan bisa menampung aspirasi masyarakat. Berdasarkan pantauan Tribun, aktivitas terakhir anggota dewan di Kantor DPRD Jabar berlangsung Senin 9 Februari 2009. Saat itu, anggota DPRD Jabar terlihat banyak menghadiri sidang paripurna DPRD Jabar. Hingga Selasa (17/2), Kantor DPRD Jabar terlihat sepi, karena jarang sekali anggota dewan yang terlihat datang ke kantornya. Bahkan ruang komisi A sampai E yang biasanya digunakan rapat kerja dengan satuan kerja pemerintah daerah (SKPD), kerap terlihat sepi. Anggota Komisi E DPRD Jabar yang tidak lagi maju dalam pemilu 2009, Ikhwan Fauzi, mengatakan kebanyakan anggota DPRD Jabar sedang sibuk berkampanye. Dia menilai, kondisi sepinya DPRD Jabar itu akan memperburuk citra lembaga DPRD Jabar. Pada-
SPECIALIST BPKB Jadi Duit, 100% ACC Hub:022-70917275/92261405 24Jam
Tanpa ADM Tanpa Survey Jmn BPKB Mtr Data Dijemput STT T:92039972/70500290
Jl Tanah 295m2, SHM, Gg Pelita Dkt SD Cipadung & UIN, Hub:022-4230694
00195601B
00196201B
JL CPT Komp.Pasir Layung AsriA9 Padasuka Cicaheum LT.129/60m2 SHM 76207062
JLRmhJlKeadilanBrtINo7RiungBdg,Lt60/50m2 Bbs Bnjir, T: 91142657-91398985 H:110Jt/N
Canopy Baru Model Minimalis+Rangka Holo 90.000 “Indo” T:70955583-5417946
Jl Tanah u/ Villa Disoreang Jl.Hotmix L 1635M2, View ok T: 081221097999
00196280B
00196318B
00195832B
00196875B
Jl Gading Utara 2 No 12 Ls 278m2,H:N T:08122333789 Komp Gading Regency
Jl Merah Delima No 7 Bubat Lt/Lb 280/200 H.850Jt/N T:7323084/081321980607 00196324B
00196342B
00196302B
JL CPT Manglayang Regency D22 Cinunuk Hub:08132 1352897 00196303B
Prada Ciganitri Blok A No 4 Logam Bubat H:N Lt/90m T:081321221996 00196321B
HARGA< 100JUTA Komp Cipta Mas 2 Blok B2 No 18 Ciampe Cimareme H75Jt Lt60m T02276669842 00195139B
Komp Bumi Harapan Cibiru Blok CC 11 No16 H.90Jt T:87823174/081320174367 00196210B
Over Komp Sanggar Mas Banjaran T22/60 H.33Jt/N. Hub: 022-76061091 00196221B
HARGA > 100Jt Jl Rmh Artistik Jl Sindang Sari IV/144 Uber T:08121468865 H.270Jt 00192064B
Jl Rmh Perum Cipaganti Rahayu Regency F43 Cipamokolan T:08164204449 H210JT 00192079B
Jl Jati Hndap Gg IV No112 Cchm T:081310357575-081321494722H425234/250 00192124B
JL RMH Kost JL.Cikuda 14B Jtngr LT 148, 32/134m2H.650Jt/Ng7204960/081322065786
Daftar Ujian Persamaan SMP/SMA Ijazah Negara, Jl.Padjadjaran No 65 A Samping KFC, Phone: 022.31018686
Renosaf Jati Kwlts Tinggi Hrga Trjangkau Hub:JL.Karapitan 110C T:4233908
00191552B
00193100B
Persamaan SMA/P Resmi Trmurah LPK MDC Jl.Suci 54 T: 022.70407010 00194516B
UJ PERSAMAAN SMA/P Ganeca DEXTRA Kircon 95 200Rb Izin D.Pend 70460544 00195109B
BRAWIJAYAAUDITOR EDUCATION CENTRE Menyelenggarakan Pendidikan Auditor Akuntansi Jasa, Dagang & Industri ———— 8 Hari Selesai ————— Hub: 085.320159799 / 022 6003449 00196118B
-————— CERDAS CERIA ————— ”Bilingual Play Group & Kid’s Club” Menerima Pendaftaran 1. Play Group 24Th Disc 40% Uang Pangkal 2. Kid’s Club Les Calistung PG, TK, SD. B.Inggris PG, TK, SD, SMP, Les Bimbel SD Persiapan Uas BN Kls 6Matematika, B.Indonesia, IPA, IPS, Les TPA, TK s/d SMP Jl.Karawitan No.50 Bdg T.7312937
Jl Rmh Jl. Citeureup Cimahi H. 145Jt/N T:91329605/08121481187
Terima Ujian Persamaan SD/SMP/ SMA —Hub: 91563684-70052749—00196752B
00193772B
Jl Kiara Sari Permai IX No 5 H400Jt 110/ 120 T022-76091611/081263861097 00195049B
Jl Rmh 93/103m2, Sariwangi Residen Kav5 Jl H Mukti H325Jt/N T085220825944 00195955B
T36/72 Pondok Padalarang Indah Blok E 3 No 3 H.115Jt/N T:022-91524146
00195004B
MEUBEL 00191911B
00196266B
00193842B
Krdt New All Type Mesin Foto Copy Canon, Bunga Rendah Syrt Djmpt T: 76465126
Service Spring Bed & Sofa, Bkin Baru Ukrn Ssuai Prmintaan T: 91194130
00193513B
Jl Rmh Villa Arcamanik Townhouse T:08561813126/87821654 H.277Jt 94/70
FOTO COPY
PENDIDIKAN PENDIDIKAN
Ujian Persamaan SMP/SMA Terhemat ———Hub: 87826548-76068882——
RUPA-RUPA ASPAL
00191922B
-— Panggilan Reparasi Kursi—— Murah, Rapih, Garansi Tlp: 7275981 00194612B
Specialis KitchnSet Murah. JLKiaracondong No 457 T: 70744593-7310610 00195844B
BERDIKARI Menerima Pesanan/Renovasi Kitchen Set, Audio Rak MURAH/RAPI Finishing Melamik Duco, Pelitur —Hub:022-7133 8601/70115223 00196191B
00194931B
BAHAN BANGUNAN KHUSUS CANOPY ,Tralis”AMENASTELL” 100Rb/Mtr T.76112771/709705812
00196064B
00190450B
JLJl.MarsDirgahyu22PahlawanMskdrCukang Kawung LT.87/184, SHM, 08132166 9080
Jual Kayu Jabar Kwalitas Tinggi, Berbagai Ukuran Hub: 022.70882570
00196255B
00191547B
JL Graha Tulip 21 Komp.Graha Ranca Manyar Cbdyt LT.135/100m2 76092828/5210480
Dak Keraton Bata , Ringan, Truss, Metal Roof & Talang T: 6628741-70296809
00196263B
00192452B
JL RMH Jl.Padasuka 132 Cicaheum LT.210/100m2, SHM T:0813 2222 4273
CANOPY COOL Rp.100.000/m Trm Beres (Lilis) Tlp: 022-7 0 0 0 3 6 4 4
00196276B
00192993B
JL CPT Jl.Cigadung Ry LT.85, Cck u/ Tmpt Usaha, Swlayan, Apotek 081320453354
Raja Canopy 90.000/m T:5426701/ 70033168 Handerson, Pagar, Tralis, Dll
Terima Macam2 Barang Bekas kantor/ Pabrik Hub:70775131-08122358488 00194176B
00191900B
PINJAMAN UANG Jmn BPKB Mtr/Mbl Prss Cpt Bs Ditunggu T:70939480 / 92695237 00192281B
BPR KS Pnjm 1-500Jt 1Hr Cair Bng 1% Jmn BPKB Mbl/Mtr,Srtfkt T:70336967 Jmput 00192411B
45 Menit Cair Jmnn BPKB Mtr/Mbl (Bisa Take Over) T:081802012009-70049403 00192466B
100% Acc Jmnn BPKB Mbl/Mtr Bunga 1-2 % Prss Cpt & Aman T:91851901-76062884 00192506B
100% ACC Bng 1% BPKB Mbl ’90 Up, Mtr ’97 Up Tnp Srvy 71319144 Rully 00192538B
Dana Cpt 1 Hr Cair BPKB Mbl/Mtr, Pelunasan Bnga Hilang T: 70525184 Irvan 00192863B
MAKANAN Cake & Pastry Ninety Nine. Trm Psnn Partai Besar T: 70901654-76076039
TrmPsnu:Nikah,Sykrn,NsDus,Dll.TeamPglmn,Anda Trm BERES!92942957/081809638732
00194753B
Paket Usaha Pisang Bakar Oles Madu,Halal & Bergizi Hanya 4Jt Cpt Balik Mdl Dpt Gerobak + Alat + Training + B h n B a k u T. 0 8 1 3 2 0 9 6 7 7 8 8 00195130B
MESIN Plc & Inverter 2Nd Brbagai Merk Trma Service Bgrnsi T:0816621185-70005041
00192891B
00192549B
00194893B
ETALASE BPR KS 1Hr Cair Jmn BPKB Mtr/Mbl Bng Mulai dr 1% Tnp Survey T.91824337 00194878B
Etalase 1M-525Rb. 1,5M=650Rb. 2M=775Rb Kaca Full 5 mm Hub: 5202915
00193373B
Plafon Tertinggi Bng 1%, BPKB Mtr ’95 Up, Mbl ’90 Up T:70063234-085721115445 00193404B
Pusing BAYAR K. Kredit/KTA?? Ingin Tuntas? Hub: 70354787/91609119 00193427B
DANA MAXIMAL 125% Jmn BPKB M b l . M t r + S H M T: 7 6 7 7 6 2 5 6 / 911 8 0 3 7 3 / 7 6 1 0 3 9 5 9 Sbtu, Minggu&Hr Libur Bs Proses
00194963B
00193586B
00192479B
JL Etalase HP Bekas 1,5 m Hrg Nego Hub: 022-7533576
LaNgsUng CaiR Jmn BPKB Mtr/Mbl_ Jl.Padjajaran No.85 T:70039472 / 93051722
JL Tanah BU JL.Pagarsih Gg.Madrasah H:80Jt Hub: 081.221.327.385
....BPR KS 1 Hari Cair Jmn BPKB... __T.7000 6116 / 9248 2349 (24Jam)__
00196843B
00194652B
JL Tanah Kolam Air Deras L:1000M2, Lok.Cianjur T: 6628392-081321431556 00194841B
Jl TNH Jln Ry Barat No 777 Cmh Lok Strgs LT 1150M2 T.70355201-70148656 00194942B
JL Tnh Lok Jatinangor 1000m2 Cck U/ Asrama Mhswa Msk Mbl T:085295393996 00195580B
Jl Tnh JL.Ranca Oray/Bjng Soang Ls 1400m2 Tlp: 7312116-92751177 00195905B
JL Tnh Jl.Cipageran Cmhi Ls 420m2,Dpn Komp Cipageran T.7312116-92751177
00196883B
-——— Jual Etalase 2 X 2M ——— ——————Hub: 081584253648————00196901B
MODAL Mau Beli Mobil Kami Bantu Pembayarannya Atau Butuh Dana Tunai 1300Jt Jmnn BPKB Mbl/Mtr -45 Menit Cair ====== Hub: 022. 76542800========= 00193867B
DANA CPT 1Hr Cair Bng1% Tnp Srvy Jmn BPKB Mbl/Mtr,T:70530976/92572807 Dijemput
00193644B
45 Menit Cair Tnpa Survey Jmnn BPKB Mbl/Mtr T: 76521270- 91742977 00193649B
Hub Enok Jmnn BPKB Mtr/Mbl, Bunga Ringan Prs Cpt, Tnp Srvy T:022.92163064 00193658B
1Hari Cair Tanpa Survey (Bisa Take Over) Jaminan BPKB Mbl/Mtr Hub: 70275011 00193691B
BTH Uang Hub:(BPR Trisurya)Pasti ACC Jmn BPKB T:92574234—70693114 Ccln MRH! 00194154B
Butuh Dana Cpt Jmn BPKB Mtr/Mbl Hub: 022-91677758/081320268658 00194167B
PUNYA Kartu Kredit Macet/KTA —Hub:081322596953/76440648——
00195911B
00183522B
00194259B
Jl Tnh 350m2 Lok Strgis, Bgs, Jl Tmn Buah Cilengkrang I Uber 08122198939
.DANA CPT 1-300 Juta 45 Menit Cair...Bunga mulai dr 1% Bisa Take Over....100% Pasti ACC Jmn BPKB Mtr/ Mbl...Sertifikat T:700 74 307 (ALI) 24Jam.
Dana Pribadi u/Proyek,Sertifikat,Poll Mbl Cpt&Mdh T76455741/081802058273
00196039B
JLLT.440m2150Rb/m2LT.600m2125Rb/m2,Lok.+_100m drKntrPolisi Cimenyan 081220748758 00196067B
00196308B
00194975B
Komp Bkt Prmata Cimahi Blok H4 No 6 T 75 Full Bngn, SHM H: 120Jt/N T: 08122743181
Kusen Jati 45Rb,Lokal=25Rb,Pintu Jati=400Rb,Lokal=350Rb T.70877486
JL Tanah SHM, L 391m2, JL. Marga Wangi Raya III, Perumahan Marga Wangi ————Hub: 022.2501454———— ========0888.60.39.321===========
00195510B
00196130B
00196312B
00193438B
00191860B
HARI INI LSG CAIR Jmn BPKB Motor Hub:70414751 Data Dijemput TANPA ADM
BPKB 30 Menit Jadi Duit Mau???? —(Bisa Take Over) Hub: 70206028—
00194532B
00194600B
00192990B
JL TENDA Peleton Ragu & Macam2 Perlengkapan ABRI & HANSIP, Pramuka Satpam, Kantong Mayat Hub: Jl. Dursasana Dlm No 5 T:6006326/081220076422
==SHM/BPKB, Mbl 2000 Up, Bng 1 %== Sedan, MB, PU, Truk, AK, Elf, Box, 85 Up, ==Mtr 95 Up/Pjak Mati No Problem== Bisa Full Mtr/Mbl (BPR 9222.5512)
DANA PELUNASAN BPKB Mtr/Mbl/Angkot/ SHM Hub:022-92622234/76517134
KARTU KREDIT Hanya Bayar 1/3Dari Minimal Pembayaran T.91194130
Trm Psg Gypsum, Profile & Partisi, Cpt Rapi & Trprcya T:91638406-081220075600 Kusen Jati 45Rb Lokal=30Rb, Pintu Jati=350Rb Tlp: 022.7202258
@ANomor_o:>00189262B
Karung Plastik Trm Psn Dg Mcm2 Ukuran, Hrg Mrh Hub: Erwin 081383323232
00195978B
KARTU KREDIT / KTA Anda Bermasalah? Berapapun Utang & Jumlahnya!! Semua bisa Diatasi.RESMI & LEGAL ..Hub:9265 0705 — 7625 0905 — 9185 3309
00191839B
“RASANIKMAT” NasiDus,Pkt Rntngn, Harian, Sykuran, Nikahan T:7531197 / 70057290
00196299B
00196307B
00196920B
RUPA-RUPA KREDIT MULAI 5MILYAR SP Trilyun Jmnn Srtfkt,BG LC SKBDN CL SLBC SPK Slrh Indonesia Bisa u Proyek RS, Sklh,Htl, Aprtmn, PTBGN, DSB Call 081809060801 (TP) ardi92@Ymail.com
00194468B
buktikan...!! Pasti Cair...! Jmn Bpkb Mtr/Mbl (Isep) 70575435-93462425
00196749B
MARGAWI ESTATE Buah Batu (hoek Hdp Tmr&Utr) LT.189/120m2 SHM 91564456 Jl/Over Cpt Rmh (Kost) Komp Mrghyu Raya Jl.Saturnus Utr No 41 H:560Jt/N T:0811247724
Jl Kavling Makam Keluarga A5-8 Tbk Di Soreang Jl Hotmix T:081221097999
00189936B
Terima Besar Dtg Lsg cair Jmn BPKB Mtr/Mbl 1-200Jt T:70418142/924308065
00194370B
Dana Tunai 1Jam Cair Bunga Ringan Jmn BPKB Mtr/Mbl Hub: 70155289 00194388B
DANAEXPRESSJmnBPKBMbl/MtrHub:Iskandar 70523894—91557098—085863104681
Dana Cepat 1Hari Cair Bunga Ringan Jmn BPKB Mbl ’90 up, Mtr 97 Up, Sabtu+Minggu Buka Data Bisa Dijemput Hub: Lina 7 0 2 7 3 5 8 6
00191557B
00194400B
00190355B
PINJ Tnp Jmn/Pke Jmn Syrt Mdh Pros Cpt Bng Rndh u/ Wirsta/krywn 76539732
00191703B
USAHA CATERING
Eroland Springbed Melayani Penjualan&Perbaikan Sprgbd Brbg Ukuran Hrg Pbrk 5413213/91104805
TANAH
Terima Pengerjaan Pengaspalan Jalan Penetrasi & Hotmik T: 4218095
dibawa. “Saya kemudian dipindahkan ke mobil kecil dalam keadaan terborgol. Tiga kali mobil kecil itu berhenti dan saya dibuang di daerah Purwodadi, Subang,” kata Sarjan. Saat dibuang di lokasi yang sepi dan jauh dari pemukiman itu, borgolnya dibuka dan ikatan tangan diganti tali plastik. Korban diantar warga setempat melapor ke Polsek Purwodadi, Subang. Polres Subang kemudian memberi tahu anggota Polres Sumedang, korban lalu dijemput. (std)
Cukup Telepon Akah (022) 7334977-80 Layanan Iklan sampai pukul 15.00 WIB CANOPY BARU “Anti Panas” Stnls 100% Rp90.000 “LINGGA” T.91181711
00196315B
Rancamanyar Rgncy CD II No63 Lt/ Lb90/72m2,H.200Jt T:08122329036
kantornya, Selasa (17/2). Karena itu, Eddi menjelaskan bahwa sekalipun anggota dewan sedang bertugas di luar kantor, bukan berarti tidak bisa menampung aspirasi yang disampaikan ke lembaga tersebut. “Kalau memang ada masyarakat yang membawa aspirasi ke kantor DPRD Jabar, pasti akan dilayani sekretariat DPRD Jabar atau oleh anggota dewan yang ada. Aspirasi itu tidak harus diterima oleh seluruh anggota DPRD Jabar. Tapi cukup diterima oleh lima anggota dewan. Yang penting, substansi aspirasi itu ditindaklanjuti oleh lembaga DPRD Jabar,” papar Eddi. (ddh)
dinaiki tiga orang. Korban mengurangi laju dan menepikan truk milik perusahaan ekspedisi Lancar Central Logistik. “Tiba-tiba tiga pelaku itu langsung naik dan menyergap serta memukul. Kemudian kemudi diambil alih dan saya dipukuli dua pelaku yang kemudian memborgol dan melakban mulut serta mata,” kata bapak satu anak ini. Korban mengatakan sempat mendengar seorang pelaku marah karena motor ditinggalkan. Ia tidak tahu ke arah mana truknya
Iklan Display BW : Rp. 20.000/mmk Iklan Display Warna : Rp. 25.000/mmk
00196283B
IKHWAN FAUZI Anggota Komisi E DPRD Jabar
Humas Membantah KABAG Humas DPRD Jabar Eddi S Holil, membantah bila anggota dewan yang jarang datang ke kantornya itu karena sibuk kampanye. Menurut Eddi, anggota DPRD Jabar sedang intensif melakukan kegiatan sosialisasi pemilu 2009. Menurutnya sosialisasi pemilu merupakan salah satu tanggung jawab anggota dewan. “Anggota dewan tidak hanya bertugas di kantor. Sekarang lagi sibuk sosialisasi kepada masyarakat soal pemilu. Selain itu anggota dewan juga perlu banyak menyerap aspirasi langsung dari masyarakat termasuk menyosialisasikan produk hukum yang dihasilkan atau yang akan dibuat di dewan,” kata Eddi kepada wartawan di
Sopir asal Pakis, Desa Penidon, Kecamatan Plumpang, Tuban Jatim ini membawa fuso boks mengangkut 735 dus berisi buku dan kertas tujuan Bandung dari Mojokerto. Perjalanan terhenti di jalan raya Sumedang-Bandung di kawasan Ciromed, Kecamatan Tanjungsari, Senin (16/2) sekitar pukul 05.00. “Ada pengendara motor yang mendahului dan meminta berhenti karena temannya tersengol truk dan terjatuh,” kata Sarjan sambil menyebutkan motor itu
JL Angklik No 6 Bubat 2Lt, Lt 195m2, SHM. Dkt Horizon H: 750Jt/N T: 085294722008
00196282B
Seharusnya ada pembagian tugas terhadap anggota dewan. Tadi saja, saya datang ke kantor pada kosong. Bahkan tidak ada pekerjaan sama sekali.
Sopir Dibuang, Truk Digasak
00196259B
JLCPTRMHBagusKomp.PuriCipageranIndah B.E-19 Cmh T:6640874/085721138808
aspirasi pasti tidak akan bisa langsung bertemu dengan anggota dewan. “Maka sebaiknya kegiatan kampanye yang dilakukan anggota DPRD Jabar itu, dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan KPU. Bukannya sekarang,” ungkap Ikhwan. Seorang staf pendamping seluruh fraksi di DPRD Jabar, membenarkan anggota DPRD Jabar saat ini sedang sibuk konsolidasi ke masing-masing konstituen. Staf yang tidak bersedia disebutkan identitasnya itu juga membenarkan bahwa wakil rakyat tersebut sudah jarang datang di kantornya. (ddh)
SUMEDANG, TRIBUN Sarjan (44) tak berkutik lagi ketika sebuah pukulan mendarat di mata sebelah kanannya. Sopir truk fuso boks nopol B 9474 GR tak bisa melawan karena tiga begundal yang menyergapnya itu beberapa kali memukul dan mengancam dengan palu. “Setelah mereka memukul langsung mengancam supaya jangan melawan. Bahkan, tangan saya langsung diborgol dan mulut serta mata dilakban,” kata Sarjan di Mapolres, Selasa (17/2).
Jual.Komp.Graha Bukit Ry I B.F12/19 Cimahi Fas Lkp. Hub:0813 2181 8577
Jl Rmh Jl Peta Gg Tanjung 4 RT 4/5 Lt/Lb 91m2 SHM, Nego Dpn Carrefore 022-6073216
hal anggota DPRD Jabar memiliki tugas dan tanggung jawab untuk ada dan bertugas di Kantor DPRD Jabar. “Seharusnya ada pembagian tugas terhadap anggota dewan. Tadi saja, saya datang ke kantor pada kosong. Bahkan tidak ada pekerjaan sama sekali,” kata Ikhwan kepada wartawan di DPRD Jabar Selasa (17/2). Melihat kondisi tersebut, Ikhwan menilai DPRD tidak akan bisa melakukan audiensi atau menyambut langsung aspirasi yang datang ke kantor DPRD Jabar. Dicontohkannya, jika ada demo atau penyampaian
00194475B
00195988B
Jamninn BPKB Mbl/Mtr 100% Acc Tanpa Survey Hub:Agung T: 91312730
Tanpa Jmnn 10-200Jt Syrt:K Krdt > 8Jt Udah 9 Bln T: 70998333-91962126-081572555590
00194632B
00195990B
DANA u/ Modal Ush Jmn Akte/Sertifikat Hub:022-92765757/081222 92 3450
-—— Bikin Kartu Kredit/KTA? —— ——————Hub: 210.894.65—————
00194735B
00195995B
BPR AMK Jaminan BPKB Motor, Mbl Srtfkt 70366374-081320717225
BPKB Mbl Th’84 Mtr Th’94, Starlet , Akte Kab/Kod, Take Over T:69071293
00194840B
00196026B
Bth Dana 24Jam Jmn Kndaraan Krdt/BPKB Dana Talang T: 91660118-91392702
GESEK Visa-Master & Pelunasan K.Kredit (MTC-Bypass) 081220522229/76663709
00194919B
00196051B
ANDA BUTUH DANA! Jmn, SHM, BPKB, Mtr/Mbl Kredit Dipool 70579897/92969069
BUTUH DANA CEPAT 1Jam Cair Jmn BPKB Mtr & Mbl Hub: ERIE 92707607
00195047B
00196124B
PASTI CAIR!! 45Menit Cair Proses Cpt, Alih Bank, Jmn BPKB Mobil/Motor Bisa Over Kredit dari Leasing Hub:OVIK —022-9176 0149 / 664 2127—
Bantu Tarik Tunai Visa, Master, Hub: 76258841-91285255-081220166383
00195223B
BANTU BAYAR Tagihan Krt Kredit Anda Sesuai Limit T.92647655—76065650 00195434B
DANA CPT Lsg Cair Jmn BPKB Mtr/Mbl Hub: YOGA (022) 9237 0622 / 7054 5199 00195631B
BPR KS 1Hari cair Jmn BPKB Mbl/Mtr, SHM, HGB Hub:70480291/08122355558 00195663B
3 JAM Cair Tnp Survey Jmn BPKB Mtr 97 Up/Mbl 88 Up/ Angkot 97 Up 76606465 00195674B
Dana Cepat Jmn BPKB Mtr ’96 Up, Prss Cpt T:022.70990763-91921786 00195680B
BPRKSUangDpt,Mtr/MblAndaMshBsDipakai Jmn BPKB T:92302060-081322626769 00195726B
Dana Cpt Lsg Cair Jmn BPKB Mtr/ Mbl T.91984101 - 70898103, Pasti ACC 00195743B
K.Krdt/KTAAndaBermslhKamiSlsaikanSmpai Tuntas Dijmn Aman 70212164/69080169 00195749B
Dana Lsg Cair Bs Ditunggu Jmn BPKB Mtr/ Mbl ’88 Up Angkt Bs Tk Ovr 76566323
00196126B
Krt Krdt/KTA MACET , Stress Dg Tlp Bank/Collector? Huvb:76572410 00196139B
Bagi Anda Pengusaha/Profesional, Butuh Dana Tanpa Jaminan T: 92003000 00196198B
TAGIHANKARTUKREDITAndaLunasHanya Dg Minimum Payment Hub:73425977 00196322B
(BANK) 1Jam Cair Dana Tunai Jmn BPKB Mbl/Mtr/SHM,Bs T.Ovr-ANDRI-91376476 00196461B
PINJAMAN Hingga Rp.2 Milyar Hanya Dalam Waktu 2 Jam Hub:91380156/08156287487 00196594B
ANJF.DANA Cepat s/d 2M Jmn BPKB Mbl Hub:Dewi 70952090/08172360906 00196821B
kredit TANPA Agunan dan Dana Talang Proses cepat Hub:Teh Rini 081802009792 00196927B
BPKB=Duit+Plafon Tinggi Pasti 45 Menit Cair Hub:022-76249232 00196936B
Dana Tunai 1 Hari Cair Jmn BPKB Mbl / Mtr, Plafon, 1-500Jt Bunga 1-2,7% Adm Ringan Proses Cepat & Mudah Hub: Henda 70068909 (Tnpa Survey)
00195757B
00196939B
DANA EKSPRES / Tanpa Jmn 4-200Jt Syarat Mdh Proses Cpt IYA76103997/085624305632
DANA LSG Cair Tnp Survey Jmn BPKB & SHM, T:91799698/71244910
00195786B
BTH KARTU KREDIT u/ Karyawan & WiraswastaSyaratMdhT:91834082/76489490 00195792B
PERYOGI Dn Cepat Bng 1% Up Mbl Th 87, Mtr 2000 Up Bs T.Over 92762004/76930807 00195811B
Semua Bisa Cair !! Hub: 76657760 Jmnn BPKB Angkot/Mobil 00195819B
DANA TUNAI Jmn BPKB Mtr/Mbl Tnp Survey 1 Jam CAIR, Hub: 93328110 00195869B
Dana Tunai Lsg Cair Jmn BPKB Syrt Ga Ribet Tnp Srvy Hub: Soleh 92334401 00195903B
Pinjmn Dana Tnai Jmn BPKB Mtr/Mbl ’96 Up 1Hr Cair Tnp Srvy, 92776164/70411621 00195914B
100% Cair 30 Menit Jaminan BPKB Mtr 92Up, Mbl 85Up Tlp:022-70942683 00195974B
00196948B
RUANG USAHA Disewakan Ruangn 3 x 3,5m. Dlm SbhKlinik Kshtn Di Antapani Lok Pgir Jl Raya Sblh Prima Rasa & Dpn Griya Ccku/ Prktk Akupuntur T: 08122044255-5202313 00195857B
Dikont Pusat Kota Padalarang lt II Utk Counter HP Dll 3Jt/Thn, Sdh AdaWarnet & Kop.Simpan Pinjam T.91692001 / 081 221 98 765 00195973B
========Over u/ Perintis========== ——Hub: 08157106478-91509696——— 00196726B
JL/Kont/ Krjsm cck u/ Ush Lt 630m2SHM,JL Soreang Bnjrn T: 70149696-081320505434 00196899B
Donorkanlah Darah Anda
BANTULAH PMI Emban Misi Kemanusiaan
9 RABU, 18 FEBRUARI 2009
Tiap Malam RatusanWarga Mengungsi Kejagung Tanggapi Pengaduan KMRT TASIKMALAYA, TRIBUN - Pihak Kejaksaan Agung (Kejagung) akhirnya menanggapi pengaduan Koalisi Mahasiswa dan Rakyat Tasikmalaya (KMRT) terkait pengaduan dugaan adanya penyimpangan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2007 lalu di Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tasikmalaya. Kejagung meminta agar Kejaksaan Tinggi Jabar dan Kejaksaan Negeri Tasikmalaya turun tangan. “Alhamdulillah pengaduan kita ke Kejagung beberapa waktu lalu, akhirnya mendapat perhatian. Kita mendapat surat tembusan dari Kejagung yang intinya Kejagung meminta agar Kejati dan Kejari segera turun tangan,” ungkap Presiden KMRT Jamaludin saat ditemui sebelum sidang pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Tasikmalaya, Senin (17/2).
Jamaludin menjadi pesakitan setelah Kepala Dinas Pendidikan mengadukan Jamaludin karena dianggap telah menghina intansi Disdik, saat melakukan aksi unjuk rasa terkait kasus tersebut. Tidak hanya itu, sejumlah anggota KMRT pun sempat menjadi bulanbulanan Ikatan Guru Olahraga (IGORA) saat melakukan aksi unjuk rasa ke DPRD Kabupaten. Seperti diberitakan sebelumnya, KMRT mengadukan Disdik Kabupaten ke Kejaksaan Negeri Tasikmalaya enam bulan lalu. KMRT menduga DAK tahun anggaran 2007 dipotong Disdik sekitar 30 persen dari nilai total DAK Rp 35 miliar. Pemotongan dikoordinir oleh pihak UPTD di masingmasing kecamatan. Pada sidang kali ini, praktisi hukum pusat, Kamal Firdaus SH, terjun mendampingi Jamaludin. Pe-
ngacara yang bersama Adnan Buyung Nasution mendirikan YLBHI ini mengaku tertarik dengan kasus yang dialami KMRT. “Ini kasus menarik dan bisa menjadi preseden buruk bagi hukum kita. Pihak yang mengadukan adanya dugaan penyelewengan, malah dijadikan tersangka. Bahkan jadi korban tindak kekerasan,” ujarnya prihatin, saat ditemui sebelum sidang. Karenanya, lanjut Kamal, setelah pihaknya mengetahui bahwa KMRT mengadu ke Kejagung, ia langsung mengirim SMS ke sejumlah koleganya di Kejagung agar memperhatikan serius kasus yang dialami KMRT. Kuasa hukum Disdik Kabupaten, Bambang Lesmana SH, mengatakan, pihaknya siap menghadapi proses hukum yang dilakukan kejaksaan. (stf)
Tanah Radius 1,5 Km Retak-retak CIAMIS,TRIBUN - Sudah dua minggu ini ratusan KK penduduk Desa Kadupandak, Tambaksari meninggalkan rumah mereka setiap malam. Warga khawatir kalau tiba-tiba terjadi longsor besar menyusul terjadinya gerakan tanah yang terus menerus menggempur empat dusun di desa tersebut. Kini, warga terpaksa mengungsi ke balai desa, masjid, rumah warga lainnya yang dirasa aman, maupun di tenda pengungsian yang didirikan di halaman Balai Desa Kadupandak. Teror gerakan tanah selama dua pekan terakhir itu menimpa Dusun Karangsari, Cibogo, Sukamandi dan Dusun Kadupandak. Hamparan tanah radius 1,5 km sudah robek-robek selebar 15 cm hingga 55 cm di sejumlah lokasi disertai tanah amblas. Hujan yang masih turun tiap hari mengguyur
Ciamis membuat warga Desa Kadupandak selalu cemas bila turun hujan, terlebih pada malam hari. Untuk itu, ratusan warga setiap malam mengosongkan rumahnya, memilih tidur di pengungsian. Bah-
kan lima KK mengungsi siang malam karena rumahnya sudah hancur. Bupati Ciamis H Dedi Sobandi, Selasa (17/2), meninjau ke lokasi dan berdialog dengan 40 KK yang mengungsi di Balai Desa
Kadupandak. Bupati juga menyerahkan 0,5 ton beras. Kerugian materi yang diderita warga diperkirakan mencapai Rp 750 juta. Selain itu, warga korban bencana ini juga tidak bisa tenang saat bekerja. Bupati meminta agar lokasi kejadian diteliti secara geologi apakah masih mungkin ditempati, atau harus direlokasi. (sta)
255 RUMAH TERANCAM •
TRIBUN JABAR/ANDRI M DANI
PORAKPORANDA - Bupati Ciamis H Dedi Sobandi, Selasa (17/ 2), meninjau rumah warga di Desa Kadupandak, Kecamatan Tambaksari yang porakporanda akibat gerakan tanah yang terjadi selama dua pekan terakhir.
Menimpa 4 dusun di Desa Kadupandak, yakni Dusun Karangsari, Cibogo, Sukamandi dan Kadupandak. • Hamparan tanah radius 1,5 km sudah robek-robek selebar antara 15 cm hingga 55 cm. • 5 rumah porakporanda • 62 rumah rengkah-rengkah, baik dinding, lantai dan halaman • 255 rumah terancam.
10 RABU, 18 FEBRUARI 2009
Kejati Belum Beri Jawaban
Polda Jabar Sudah Limpahkan 5 Tersangka
CIREBON, TRIBUN - Kasus APBD DPRD Kota Cirebon 2004 hingga kini masih dalam proses. Namun, pelapor kasus tersebut, Willy Walewangko, mendesak Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jabar agar segera melimpahkan berkas-berkas dari tim penyidik Polda Jabar kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Cirebon. Pria berusia 65 tahun ini mengaku pada 30 Januari menerima surat pemberitahuan tim penyidik Polda Jabar berkaitan dengan kasus dugaan korupsi APBD Gate 2004. “Isi surat itu menjelaskan, ada berkas atas nama lima tersangka yang sudah dilimpahkan Polda Jabar kepada Kejati Jabar. Tapi, hingga kini kejati belum memberikan jawaban pasti mengenai pelimpahan kepada Kejari Kota Cirebon. Padahal, saya beberapa kali mengonfirmasikannya,” tandas Willy yang menjabat Ketua Aliansi Masyarakat Peduli Peru-
bahan Cirebon (AMPP) ini. Willy mengungkapkan, satu poin yang tertera pada surat bernomor B/20/i/2009 Direktorat Resrim Polda Jabar itu menjelaskan, Polda sudah mengajukan berkas perkara untuk lima tersangka kepada penuntut umum Kejati Jabar. “Karena itulah, saya berharap Kejati Jabar segera menindaklanjutinya,” sambung Willy. Mengenai pemeriksaan pada Wakil Wali Kota Cirebon Sunaryo HW, dan anggota DPR RI Suryana, mantan Ketua DPRD Kota Cirebon 2004, Willy mengutarakan tim penyidik Polda pun cukup kesulitan. “Itu terjadi karena terkendala izin presiden,” katanya. Sebelumnya, Ketua DPRD Kota Cirebon Dahrin Syahrir menegaskan pihaknya senantiasa kooperatif dalam proses penyidikan kasus dugaan korupsi belanja barang dan jasa DPRD Kota Cirebon 2004 senilai Rp 4,9 miliar yang dilaku-
kan Tim Pidana Korupsi (Tipikor) Polda Jabar. “Ini negara hukum. Tentunya, saya menghormati apa yang ditetapkan jajaran Polda Jabar dalam kasus ini. Kami pun siap memberikan keterangan kepada tim Polda Jabar sesuai apa yang diperlukannya selama pemeriksaan,” urai Dahrin, seraya menambahkan, dalam menjalani proses ini pihaknya membentuk tim kuasa hukum guna mendampingi selama pemeriksaan. (win)
TERSANGKA Kelima tersangka yang berkasnya sudah dilimpahkan Polda Jabar kepada Kejati Jabar, yakni: Achmad Djunaedi asal Fraksi PBB Suyatno Hasaman (PKB) Safari Wartoyo (PPP) Djarot Adisutarto (PDIP) Enang Iman Gana (PKPI).
Asgarindo: Rp 30 Miliar Bukan untuk Perizinan Retribusi Masuk ke Pusat GARUT, TRIBUN Uang Rp 30 miliar yang telah dikeluarkan PT Asgarindo Prima Utama (APU), salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan di Kabupaten Garut, ternyata bukan dikeluarkan untuk memperoleh perizinan dari Pemkab Garut. Uang tersebut digunakan untuk keperluan operasional perusahaan bersangkutan selama melaksanakan program ekplorasi pasir besi. Direktur PT APU Ir H Dedi Gandi Sukmana mengungkapkan hal tersebut kepada wartawan, Selasa (17/2), menanggapi komentar anggota Komisi A DPRD Garut Haryono yang
mempertanyakan keberadaan uang tersebut, Senin (16/2). Menurut Dedi, saat pemaparan di depan Komisi A, dirinya memang menyebutkan pihaknya selama ini telah menghabiskan uang hingga Rp 30 miliar untuk kepentingan operasional penelitian serta ekplorasi pasir besi di daerah Cibalong, Pameungpeuk dan Cihideung yang dilakukan sejak tahun 2004. Namun, pihaknya sama sekali tak menyebutkan jika uang itu habis hanya untuk mengurus perizinan. “Maksud saya saat itu, selama proses penyelidikan dan ekplorasi, kami telah menghabiskan uang hingga Rp 30 miliar. Mungkin ada
kesalahpahaman dari rekan-rekan anggota Komisi A dan para wartawan sehingga yang muncul saat ini uang Rp 30 miliar tersebut habis untuk mengurus perizinan. Itu sama sekali tidak benar,” ujar Dedi. Dedi menandaskan jika pihaknya telah memenuhi segala persyaratan yang telah ditentukan, termasuk di dalamnya kewajiban untuk membayar retribusi selama proses penyelidikan umum dan ekplorasi. “Kami menyetorkan retribusi tersebut langsung ke rekening yang diberikan SDAP. Jadi kami tidak tahu pasti apakah itu (dana retribusi) masuknya ke pemerintah daerah atau ke pusat,” katanya.
Terpisah, Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Pertambangan (SDAP) Kabupaten Garut Widiyana menegaskan dirinya tidak mau tahu dan terlibat dalam polemik anggaran biaya perizinan tersebut. Alasannya, karena pihaknya belum menerima laporan secara resmi. Terkait retribusi yang telah dikeluarkan pihak perusahaan selama proses penyelidikan umum dan eksploitasi, namun ternyata tidak pernah tercantum dalam LPJAPBD Kabupaten Garut, Widi menegaskan bahwa retribusi itu memang tidak pernah masuk ke PAD Kabupaten Garut, melainkan langsung masuk ke pusat. (set)
11 RABU, 18 FEBRUARI 2009
Pemadam Datang Setelah Api Padam CIAMIS, TRIBUN - Salat Isa berjamah di Mesjid Besar Rajadesa Selasa (17/2) pukul 20.00 tadi malam berbeda dari biasanya. Seusai menunaikan salat isa berjamaah, jamaah langsung menunaikan sujud syukur. “Sujud syukur berlangsung spontan begitu api sudah berhasil diredam oleh warga secara gotong royong. Kobaran api berhasil diredam, yang tersisa seka-
rang asap yang masih mengepul. Pokoknya gelap gulita karena listrik dimatikan PLN begitu kejadian selepas magrib tadi,” ujar Camat Rajadesa Drs Nana Sukaman yang berada di lokasi kejadian kepada Tribun. Camat Nana menyebutkan mobil pemadam kebakaran baru sampai di lokasi kejadian pukul 20.15. “Itu pun baru satu mobil dari Pemkab Ciamis. Saat mobil
pemadam kebakaran datang, kobaran api sudah berhasil diredam warga secara bergotong royong. Dan alhamdulillah, hujan gerimis juga mulai mengguyur,” ujar Nana. Amuk api yang meluluhlantakkan puluhan kios di Pasar Rajadesa tersebut menurut Nana terjadi sekitar pukul 18.30. Nana sendiri mengakui penyebab kebakaran masih simpang siur.(sta)
385 Warga Dievakuasi Banjir Bandang di Garut
GARUT, TRIBUN - Banjir bandang dari luapan saluran sungai di kaki gunungapi Cikuray di Kabupaten Garut merusak sekolah dasar (SD) Sindangsari III Kecamatan Cigedug dan 77 rumah penduduk terancam tergerus air bah. Camat Cigedug HRM Aliyudin, Selasa (17/2) ma-
lam, mengatakan banjir bandang terjadi sekitar pukul 20.00. Hingga berita diturunkan semalam, pemerintah dan warga masih mengevakuasi 77 kepala keluarga atau sekitar 385 warga Kampung Neglasari Desa Sindangsari ke lokasi yang lebih aman. Petugas Satlap PBP Ka-
bupaten, Imat Ruchimat, mengatakna, banjir yang membawa material batu serta lumpur juga merusakkan sementara sebuah masjid, akibat kian derasnya luapan Sungai Cikuray. Warga yang tengah dievakuasi untuk pengungsian tersebut tampak panik.(ant)
Maung Janji Tampil Beda
juga diakui defender Persib Nova Arianto. “Musafry striker bagus, tapi saya sudah tahu permainan dia. Jadi saya akan mematikannya dan yang penting Persib bisa meraih kemenangan,” tandas Nova. Bomber Persib, Cristian Gonzalez, menegaskan, ia akan tampil habis-habisan untuk mempersembahkan kemenangan bagi bobotoh. Secara pribadi Gonzalez bertekad bisa menjebol gawang Persiba. “Saya bertekad mencetak gol untuk membawa Persib meraih kemenangan,” tandas Gonzalez. Pelatih teknik Persiba Daniel Roekito justru tak memandang spesial pada striker Persib ini. Sebagai mantan pelatih Persik Kediri, Daniel tahu betul Gonzalez. Selama tiga musim ia di Persik, El Loco adalah pemain asuhannya. ‘’Kami tidak perlu takut kepada Gonzalez. Di pertandingan nanti pemain belakang kami sudah dibekali strategi untuk mematikan
pergerakan Gonzalez,’’ katanya. Daniel mengaku timnya sudah siap tempur untuk mencuri poin dari tuan rumah. Ia pun mengaku akan menurunkan duet striker andalannya, yakni Musafry dengan Gaston Castano. “Semua pemain dalam performa terbaiknya. Kami akan tampil full team seperti ketika mengalahkan PKT. Saya sudah memberi bekal untuk bisa mendikte permainan Persib. Musafry dan Gaston yakin bisa merepotkan pertahanan Persib,” ujarnya. Mengenai strategi apa yang akan dipakai untuk meladeni Persib yang ngotot harus menang, dirinya mengaku sudah mempunyai jurus rahasia untuk menjinakkan Persib. “Kami bisa bermain dengan formasi 3-5-2, 4-4-2, atau 4-3-3. Setiap pelatih tidak mau timnya kalah walau bermain di mana pun. Namun yang pasti, kami tidak boleh kalah,” tuturnya. (san/tor)
Bisa Berubah Jadi 3-4-3
tertinggal terlalu jauh oleh tim lain,” tuturnya. Jika dengan pola 3-4-3 di depan menjadi tiga striker, maka di lini tengah akan terjadi pengurangan personel dari lima menjadi empat pemain. Untuk menambah daya gedor, di babak pertama atau babak kedua Jaya kemungkinan bakal memasukkan Atep menggantikan Gilang Angga. Pemain asal Cianjur ini pada sesi latihan terakhir kemarin diplot mengisi sayap kanan. Permainan Atep sendiri saat menghadapi PSM cukup impresif. Hanya sayangnya, mantan pemain Persija ini baru
diturunkan menjelang pertandingan berakhir. Pergerakan Atep yang eksplosif sangat membantu dalam situasi genting. Meski menitikberatkan pada sektor penyerangan, kata Jaya, pihaknya juga tak melupakan begitu saja sektor pertahanan. Dengan trio centre back yang dimiliki, yakni Nova Arianto, Maman Abdurahman, dan Nyeck Nyobe, ia optimistis lini belakang Persib bisa mengatasi lini depan Persiba. Terlebih ia pun telah menginstruksikan secara khusus kepada gelandang bertahan Hariono untuk mematikan serangan tim Beruang Madu sebelum mencapai garis pertahanan Persib. “Hariono saya tugasi untuk meredam serangan lawan,” ujar Jaya. (san)
tewas. “Beberapa tahun lalu saya menabrak orang yang katanya memang tidak waras,” ungkapnya. Ia sempat memberhentikan lokonya dan kalau mayatnya masih utuh, akan diberikan ke warga sekitar untuk dikebumikan secara layak. Sudarno menjelaskan, kalau menabrak di tempat sepi, mereka harus mengambil jenazah korban, dan membawanya sampai ke stasiun yang terdekat. “Sebenarnya kita tidak boleh tabrak lari. Kita harus beritahukan kepada warga sekitar atau membawanya ke stasiun terdekat,” jelasnya. Ada ritual khusus yang dilakukan Sudarno jika
dalam melaksanakan tugasnya menabrak orang. Bersama keluarganya ia membuat bubur abangan di rumahnya di Semarang. Bubur itu dipercaya bisa membuang sial. Ritual itu adalah membikin nasi putih lengkap dengan lauk-pauk dan kemudian dibagikan kepada tetangga sekitar rumah. Tujuannya adalah saling mendoakan bagi keselamatan. Pria yang mengenakan topi ini percaya bahwa ritual itu bisa membuang sial dan memberikan keselamatan. Namun, yang terpenting, menurutnya, adalah selalu berdoa menurut kepercayaan masing-masing. (*)
dari halaman 1
buntu alias tak kunjung mampu menjebol gawang lawan. Menurut Jaya, untuk memaksimalkan serangan atau konkretnya menjebol gawang lawan, bisa saja di babak pertama atau babak kedua Persib mengubah polanya menjadi 3-4-3. Tentunya hal itu, kata Jaya, akan disesuaikan dengan kebutuhan tim di lapangan. Yang jelas, ia bakal lebih cepat melakukan pergantian pemain jika pemain yang bersangkutan bermain di bawah performance terbaiknya. “Akan ada pergeseran dan perubahan formasi jika menemui jalan buntu,” tandasnya. Jaya mengakui, mandulnya lini depan Persib menjadi bahan pemikiran tim pelatih. Namun pelatih berkumis tebal ini mengaku telah menemukan solusi untuk mengatasi mandulnya lini depan Maung Bandung. “Kita sudah menemukan solusinya dan mudah-mudahan berjalan lancar. Solusi untuk mengatasi masalah itu merupakan bagian dari strategi permainan kita dan tidak bisa diungkapkan ke publik, jadi hanya untuk konsumsi internal kami,” tutur Jaya. Tentang calon lawannya, Jaya mengatakan, ia sudah tidak mengikuti lagi perkembangan tim Persiba. Namun yang jelas, kata Jaya, semua pemain tim Beruang Madu patut diwaspadai, terutama bomber mungilnya Tallouhu Ahmad Musafry. Striker timnas Indonesia itu kini menjadi bintang baru sepak bola di tanah air. Skill mumpuni Musafry
Membuat Bubur Abangan untuk Buang Sial dari halaman 1
bencana, seperti banjir atau longsor. Terlebih lagi, Semarang sering terkena banjir. Pria yang memiliki dua anak ini kemudian menceritakan pengalamannya saat banjir di Kendal pada awal Februari lalu. Banjir merendam jalur kereta api sepanjang satu kilometer. Saat kereta melewatinya, ia harus menjalankan lokomotifnya pelan-pelan. Pengalaman lainnya, saat ia menabrak seseorang di Solo hingga
dari halaman 1
Si Kembar Hanyut 2 Km dari halaman 1
saat itu mereka panik dan ketakutan sehingga rakit yang mereka tumpangi goyang, dan mereka terjatuh ke sungai. Malang, hanya Cecep yang bisa berenang. Cecep mengaku pada saat itu teman-temannya berteriak minta tolong, tapi ia tidak dapat menolong mereka.
Iman Ingin Makan Sambal Goang dari halaman 1 tidak seperti biasanya. Bahkan menurutnya, Iman sempat mengatakan kepadanya bahwa ia sedang tidak enak badan dan sakit kepala. Padahal, menurut Ani, anaknya tersebut dalam keadaan sehat. Ia menambahkan, hari sebelumnya Iman juga sempat berkunjung ke rumah ayah kandungnya di Dayeuhkolot. Ani mengatakan, ia dan ayah kandung Iman, Endang Hidayat (59), telah bercerai sekitar tahun 2000. Menurutnya, hampir setiap
Independen Tak Bisa Ikut Pilpres dari halaman 1
bungan partai. “Jika Pasal 6A Ayat 2 UUD 1945 yang menjadi sumber rumusan pasal-pasal yang diuji dari Undang-Undang Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilu dapat ditafsirkan lain dan lebih luas sehingga menampung calon presiden dan wakil presiden perseorangan, maka hal itu perubahan makna dari yang dimaksudkan oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat,” terangnya. Masih menurutnya, jika membatalkan pasal-pasal yang diujikan tersebut, maka MK telah melakukan pengubahan UUD 1945. Padahal, itu bertentangan dengan yang menjadi kewenangan MK itu sendiri. Selain itu, UUD 1945 hanya mengenal pasangan ca-
Peluru Bersarang di Dagu Santo dari halaman 1 rumah sakit pemerintah tersebut. Berdasarkan catatan medis RSUD Gunung Djati, keempat pemuda itu mengalami luka-luka. Roni luka pada kepala bagian kanannya akibat tersabet lesatan anak panah. Komar, Santo, dan Sumardi menderita luka-luka akibat terkena tembakan senapan angin. Komar mengalami luka pada tangan kanannya, Santo luka pada dagu, dan Sumardi luka pada pelipis kanan. Bahkan, menurut beberapa orang tim medis RSUD Gunung Djati, kondisi Santo cukup serius. Peluru senapan angin masih bersarang pada dagunya. Karenanya, Santo sempat muntahmuntah. “Kami belum sempat mengeluarkan pelurunya. Dia sudah kabur,” tuturnya. Perseteruan dan peperangan kedua kelompok pemuda sempat mereda sekitar beberapa jam. Namun, pada pukul 05.30, berbekal berbagai jenis senjata, seperti golok, samurai, senapan angin, bahkan bom molotov, pemuda yang diduga dari Desa Kraton kembali menyerang Si-
Menurut Cecep, Iman dan saudara kembar Raka dan Riki terbawa arus Sungai Citarum. Cecep cepat-cepat berenang ke pinggir sungai untuk minta pertolongan. Menurut ibu Cecep, Nia Kurniasih (36), anaknya tersebut hingga Selasa siang masih terlihat syok dan trauma. Nia mengatakan, Cecep tidak mau cerita kepadanya tentang kejadian yang menimpa Cecep dan teman-temannya. Menu-
rutnya, Cecep hanya diam sambil sesekali menangis. “Mungkin ia masih trauma. Dari tadi malam anak saya terlihat terus melamun dan seperti orang ketakutan. Bahkan ia tidak mau bicara sama saya. Baru kepada Anda (Tribun, Red) saja ia mau bicara. Mudahmudahan anak saya cepat pulih dari traumanya,” ungkap Nia. Hasan (37), anggota tim SAR, mengatakan, sudah sejak Senin pukul 22.00 tim
SAR dibantu warga sekitar melakukan pencarian di lokasi kejadian hingga Kampung Cijeruk yang berjarak sekitar 2 km dari Kampung Leuwihanja. Ia menyatakan, pencarian mereka belum membuahkan hasil. “Mudah-mudahan secepatnya Iman segera ditemukan. Kami berharap ia dalam keadaan selamat dan bisa kembali lagi ke pangkuan orang tuanya,” ujar Hasan, yang juga paman Cecep Supriatna. (xx)
minggu Iman selalu main atau berkunjung ke rumah ayah kandungnya. Endang mengatakan, saat Iman berkunjung ke rumahnya, ia melihat pada anaknya itu ada sedikit keganjilan. Menurutnya, Iman terlihat sedikit berbeda dengan kesehariannya yang ceria. “Saya yang salah, kenapa waktu itu saya tidak menahan dia untuk tetap tinggal di rumah saya. Waktu itu, ia mengeluh sedang lemas-lemas dan memang ia terlihat sedikit murung. Tidak seperti biasanya. Tapi ia mengatakan kepada saya, ia tidak sedang sakit,” tandas Endang, sambil menyeka air matanya. Menurutnya, bahkan anaknya tersebut sempat
makan di rumahnya dengan sangat lahap. Menurut Endang, biasanya kalau Iman sedang sakit, ia sama sekali tidak pernah ingin makan. “Eta budak teh katingalina mah memang sehat. Tapi Iman sempet nyarios keur pararusing (anak itu kelihatannya memang sehat. Namun ia sempat mengatakan sedang bingung),” ujar Endang. Endang menambahkan, mungkin perubahan perilaku yang ditunjukkan Iman itulah yang menjadi pertanda musibah yang menimpa anaknya. Namun, memang pada waktu itu, ia sama sekali tidak curiga dengan keanehan Iman di rumahnya tersebut. Sambil menangis, Endang mengungkapkan
penyesalannya karena tidak dapat merawat anaknya secara baik. Endang diberi tahu mantan istrinya beberapa saat setelah Iman terjatuh ke sungai. “Hampura Bapa, Man. Bapa teu bisa nganteurkeun Iman nepi ka kawin. Bapa anu salah, Man. Iman sing sabar, mungkin ieu tos jadi nasib Iman. Lamun Iman dipundut ku Nu Kawasa, teu nanon, da Iman mah can boga dosa. Bapa nu salah, Man (Maafkan Bapak, Man. Bapak tidak bisa melihat Iman sampai nikah. Iman harus sabar, mungkin ini sudah nasib Iman. Kalau Iman dipanggil Yang Maha Kuasa, tidak apa-apa, Iman belum punya dosa apa-apa),” ujar Endang sambil menahan tangis. (xx)
lon presiden dan calon wakil presiden yang diusulkan partai politik atau gabungan partai politik. “Dengan demikian, Undang-Undang Nomor 42 Tahun 2008 hanya merupakan pelaksana ketentuan Pasal 6A Ayat 5 yang menyatakan tata cara pemilihan presiden dan wakil presiden lebih lanjut diatur dalam undang-undang,” ujar Arsyad. Adapun pasal yang digugat capres independen tersebut antara lain Pasal 1 Ayat 4, Pasal 8, 9, dan Pasal 31 Ayat 1 UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pilpres. Menurut penggugat, pasalpasal tersebut mengebiri hak rakyat untuk mencalonkan presiden karena syarat pengajuan calon harus melalui partai politik. Selain itu, Pasal 9 UU nomor 42 tahun 2008, yang menyatakan syarat 20 persen jumlah kursi di DPR
atau 25 persen suara sah nasional, dianggap bertentangan dengan Pasal 21 Ayat 1, Pasal 28D Ayat 1 dan 3 UUD 1945. Tiga Hakim Setuju Di luar keputusan tersebut, tiga hakim mahkamah konstitusi (MK) menyatakan setuju dengan adanya capres independen. Maruar Siahaan, hakim yang setuju dengan capres independen, mengatakan, tidak ada dasar yang bisa dijadikan landasan untuk membedakan antara capres independen dan para calon kepala daerah baik gubernur, bupati, maupun wali kota. “Tidak ada alasan yang bisa dijadikan acuan untuk membedakan sifat keterpilihan presiden sebagai pimpinan eksekutif nasional, dengan kepala daerah sebagai pimpinan eksekutif lokal,” katanya dalam pernyataan perbedaan penda-
pat di Gedung MK Jakarta, kemarin. Lebih lanjut dia menjelaskan, putusan MK Nomor 5/ PUU-V/2007, yang membuka calon perseorangan dalam pilkada, merupakan hal yang sangat relevan bagi tafsir Pasal 6A Ayat (2) tersebut. “Meskipun oleh pemerintah dan DPR serta para ahli disangkal sebagai berbeda, dengan alasan bab pilkada berada dalam rezim pemerintahan daerah, sedangkan pilpres berada dalam rezim pemilu,” ujarnya. Selain Maruar Siahaan, hakim konstitusi yang memberikan pendapat berbeda adalah Abdul Mukhtie Fadjar dan Akil Mochtar. Akil menilai setiap warga negara yang memenuhi Pasal 6 Ayat 1 UUD 1945 harus mendapat kesempatan yang sama untuk menjadi calon presiden dan wakil presiden. (Persda Network/coi)
narbaya. Serangan susulan ini ternyata tidak terduga warga Desa Sinarbaya. Akibatnya, 10 rumah rusak parah. Empat di antaranya dibakar warga. Kerusakan terparah dialami rumah janda tua bernama Janiah. Bagian belakang dan kamar rumah milik wanita berusia 70 tahun hangus terbakar. Tiga rumah lainnya terbakar pada bagian dalam akibat lemparan bom molotov. Selain rumah Janiah, rumah milik sepuluh orang warga Blok Larik RW 04 dan RT 01 serta RT 02 Desa Sinarbaya pun rusak karena terkena lemparan batu. Ke-10 rumah yang rusak itu adalah milik Kosim, Turalim, Dali, Rudin, Marno, Carmiti, Tarikem, Sakir, Buna, dan Runari. Bida, warga Sinarbaya, mengemukakan, sebenarnya suasana di kedua desa itu memanas sejak tiga hari silam. Penyebabnya, menurut perkiraan pria berusia 50 tahun ini, dendam lama di antara kelompok pemuda Desa Sinarbaya dan Kraton. Namun, puncak pertikaian itu terjadi pada Selasa pagi. “Serangannya terjadi tadi subuh. Saat menyerang kami, mereka berjumlah 200-an orang,” tuturnya di lokasi kejadian. Bida mengemukakan, perselisihan kedua desa itu mulai terjadi pada 2002,
yang merupakan buntut sebuah pertandingan sepakbola. “Sebenarnya, tokoh masyarakat dan kepolisian berkali-kali berupaya mendamaikan. Tapi, perkelahian tetap saja terjadi,” kata Bida. Akibat pertempuran itu, belasan warga luka-luka. Rata-rata, mereka mengalami luka-luka akibat terkena panah, tembakan senapan angin, dan lemparan batu. Parahnya, para pelaku aksi tawuran massal itu pun melakukan penjarahan. Beberapa barang milik warga setempat raib. Di antaranya 50 ekor itik, 5 ekor ayam, 2 unit TV ukuran 14 inci, dan 50 helai kain. Diperkirakan, penyerangan yang dilakukan para pemuda Blok Batulayang, Desa Kraton, itu merupakan balasan serbuan pemuda Blok Lakir, Desa Sinarbaya, beberapa waktu lalu. Saat itu, sejumlah rumah rusak akibat terkena lemparan batu. Beberapa warga pun terluka. Sebenarnya, jajaran Polsek Cirebon Utara sudah mengetahui adanya aksi tawuran itu pada sekitar pukul 02.00. Karenanya, lima personel Polsek Cirebon Utara meluncur ke lokasi untuk mengamankan. Namun, karena jumlah massa yang terlibat tawuran mencapai ratusan, petugas kewalahan. Mereka pun me-
milih mundur. Namun, akhirnya, setelah puluhan personel Polres Cirebon tiba di lokasi kejadian, kondisi di desa itu terkendali. Terlihat, puluhan aparat kepolisian bersenjata lengkap berjaga-jaga. Sebagian berjaga pada titik-titik yang kemungkinan besar dapat kembali terjadi tawuran. Sebagian lagi berpatroli. Kapolres Cirebon, AKBP Arief Ramdhani, didampingi Kasatreskrim Polres Cirebon, AKP Ferry Irawan, mengemukakan, pihaknya masih melakukan penjagaan ketat di kedua desa. “Ini upaya mengantisipasi aksi susulan sekaligus upaya perdamaian,” tandas Ferry. Dikatakan, selain penjagaan dan pengamanan, pihaknya pun masih melakukan penyelidikan mengenai penyebab terjadinya aksi anarkis tersebut, sekaligus mencari tahu siapa dalang keributan itu. Ferry menyesalkan terjadinya pertikaian ini. Padahal, kata Ferry, beberapa waktu lalu pihaknya bersama para tokoh kedua desa bertemu dan berbicara untuk menghentikan pertikaian. Polisi pun sudah mendapatkan 10 nama. Bahkan, tiga di antaranya sudah diamankan. Namun, hingga kemarin, polisi belum menyebutkan identitas mereka. (win)
12 RABU, 18 FEBRUARI 2009
Laptop Raib dalam Lima Menit Saya tadinya mau bawa dompet untuk bayar biaya nge-print. Pas dilihat, kaca mobil sudah pecah.
Pencuri Bermodus Pecah Kaca Mobil Beraksi di Dipatiukur BANDUNG, TRIBUN Dua mobil yang diparkir di kawasan Dipatiukur disatroni pencuri, Selasa (17/2) pagi. Pencuri mengambil barang berharga di dalam mobil dengan cara memecah kaca mobil yang diparkir di pinggir jalan. Peristiwa pertama menimpa kendaraan milik Melisa Trisanti T (20), Suzuki
Swift warna silver, sekitar pukul 09.15. Saat kejadian, Melisa bersama temannya, Meuthia Citra P (20) dan Radinka (21), pergi ke Jalan Dipatiukur No 38 untuk mencetak tugas. “Saya turun duluan. Melisa dan Radinka lalu nyusul,” kata Meuthia kepada wartawan. Hanya lima menit ia meninggalkan mobil. Pe-
Pindah Kos Gara-gara Kecurian MOBIL Suzuki Swift bernomor polisi B 1483 GP masih terparkir di halaman Mapolsekta Coblong, Selasa (17/2) siang. Pemiliknya, Melisa Trisanti T (20) masih dimintai keterangan karena baru saja mengalami tindakan kejahatan. Kaca mobilnya dipecah. Laptop dan barang lainnya digasak pelaku. Lalu datang mobil BMW silver bernomor polisi B 410 SM.Pemiliknya Cahya Ginanjar (19). Mobil miliknya juga baru saja menjadi sasaran pencuri pecah kaca. Kaca bagian depan sebelah kiri dipecah pelaku. Beruntung tak ada barang berharga yang digasak. Tempat dua kejadian itu berdekatan. Melisa di Jalan Dipatiukur, sedangkan Cahya di Jalan Bagusrangin.
Bagi Cahya, kejadian serupa pernah dialaminya sebelumnya. “Sekitar tiga bulan lalu,” ungkapnya. Saat itu, ia masih kos di daerah Jalaprang. “Mobil ini juga yang dibobol,” kata Cahya. Tape, speaker set, dan DVD player yang ada di dalam mobil diembat pelaku. Akibatnya, ia menderita kerugian sekitar Rp 3,5 juta. Merasa tempat tinggalnya tidak aman, Cahya pun pindah ke Jalan Bagusrangin. Dan ternyata, kemarin ia mengalami kejadian serupa. “Dulu pindah karena mobil dibobol,” imbuhnya. Apakah kini ia akan pindah kembali? Cahya tertawa. “Waduh, sekarang nggak tahu juga. Soalnya, di sana saya ngontrak bareng temen-temen,” ujarnya. (tis)
rempuan cantik itu lalu keluar dari tempat mencetak tugas menuju mobil karena dompetnya berada di dalam tas laptop. “Saya tadinya mau bawa dompet untuk bayar biaya nge-print. Pas dilihat, kaca mobil sudah pecah,” tuturnya. Pelaku memecahkan bagian kanan belakang mobil bernomor polisi B 1483 GP itu. Anehnya, alarm mobil tidak berbunyi meski
kaca sudah dipecahkan. Ketika dilihat, ternyata tas laptop miliknya serta milik Melisa sudah raib. Mendapati mobil temannya sudah pecah kacanya, Meuthia memberitahu temannya. Mereka lalu melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. Anggota polisi dari Polresta Bandung Tengah dan Polsekta Coblong lalu datang ke tempat kejadian perkara.
Melisa sendiri harus kehilangan laptop, kamera digital, iPod, dan hard disk. “Total kerugian sekitar Rp 35 juta,” ujarnya. Mendapati laptopnya hilang, Meuthia mengaku bingung. Pasalnya, tugas-tugas kuliahnya ada di dalam komputer jinjing itu. Tak lama berselang, polisi juga menerima laporan korban kejahatan dengan cara memecah kaca mobil di Jalan
Bagusrangin No 3. Pelapornya Cahya Ginanjar (19), mahasiswa Hubungan Internasional Universitas Pasundan (Unpas). “Saya parkir mobil di luar,” ujarnya. Ia mengaku baru saja pulang dari Sukabumi sekitar tengah malam. Lalu, ia dan temannya jalanjalan terlebih dulu dan baru pulang ke kontrakannya pukul 03.30. Beruntung pelaku pencurian belum sempat menggasak barang-barang berharga yang ada di dalam mobil. (tis)
Perda KTP Belum Sampai ke Gubernur BANDUNG, TRIBUN Gubernur Jabar Ahmad Heryawan belum menerima hasil kajian Pemprov Jabar terkait Perda No 7/2008 soal pelayanan pembuatan kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga (KK),
SUBUH 04.36
ZUHUR 12.05
akta kelahiran, dan akta kematian secara gratis, yang diajukan Pemkot Bandung. Padahal pengajuan itu, menurut pemberitaan sebelumnya di koran ini, dilakukan sejak disahkannya perda tersebut pada 15 Januari 2009.
ASAR 15.17
MAGRIB ISYA 18.15 19.26
“Saya belum terima hasil pembahasannya di meja saya. Mungkin masih dikaji di biro atau asisten,” kata Heryawan saat ditemui wartawan sesuai menghadiri pemberian beasiswa dari Perum Pegadaian kepada 1.000 anak di Kantor Perum Pegadaian Bandung, Selasa (17/2). Menurut Heryawan, Pemprov Jabar akan merespons positif kebijakan pemerintah daerah yang akan menggratiskan pelayanan publik
yang menjadi kebutuhan utama semua masyarakat. Namun, kata Heryawan, sebelum perda tersebut diajukan ke Menteri Keuangan RI untuk mendapat persetujuannya, perlu ada pembahasan yang menyeluruh guna meminimalisasi kekurangannya. “Prinsipnya pasti semua setuju. Tapi ini perlu dikaji, agar perda itu memperhatikan kebutuhan masyarakat,” papar Heryawan.(ddh)
18 FEBRUARI 2005 - 18 FEBRUARI 2009
Tahun
th
PT. BANDUNG MEDIA GRAFIKA HARTOMO MECHANIC TRAINNING CENTRE Jl. Hj. Siti Mardiah No. 6 Bandung T. 022 - 5403152
DivaS TouR Jl. Gegerkalong Girang No. 62 Telp. (022) - 2007477 / 76107556 Fax. (022) - 2007477
Bioceramic
Bandung : 700 15 777 - 700 18 777 - 700 19 777 - 700 21 777 www.the-bioceramic.uni.cc - email : thebioceramic@gmail.com
BEBAS MENCEMARI AIR TANAH & SUMUR
MENCETAK SDM, TERAMPIL, KREATIF & MANDIRI
Mengucapkan
www.amikhass.ac.id
Selamat & Sukses HUT Tribun Jabar ke - 4
PDI PERJUANGAN
CALON ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN DAERAH REPUBLIK INDONESIA (DPD-RI) DAPIL JABAR
28
17 Bandung
JABAR BANGKIT BERSAMA PEMUDA
DPD Golkar Kota Bandung Ketua Drs. H. Asep Dedy Ruyadi, SH, M.Si NPAG 10140000001
Sekretaris Sofyanuddin Syarif, SMHK. NPAG 10140000008
Jl. Pajajaran 15 (Dekat wastu kencana) Bandung 40117, Indonesia Tel. +62 22 423 5581 / 423 5708 Fax. +62 22426 5408
Bandung
jakarta
022-421.4210 | 021-525.5290
PAMRIADI
14 Ir.
Sumardjito B.R.A.
CALEG KOTA CIMAHI DAPIL CIMAHI SELATAN
Super Ball Rabu, 18 Februari 2009
Halaman 13
BERCOKOL di urutan ke-6 dengan 33 poin tentu merupakan posisi yang cukup rawan bagi Persib Bandung. Terlebih dibanding tiga pesaing terberatnya yang kini memuncaki tiga besar, yakni Sriwijaya FC dengan 43 poin, Persija 41 poin, dan Persipura 40 poin, maka posisi Maung Bandung jelas jauh tertinggal. Ketertinggalan ini tak lepas dari hasil mengecewakan yang ditorehkan Persib saat menjamu Persipura Jayapura dan PSM Makassar. Dari dua laga kandang itu Maung Bandung hanya mampu bermain seri dan cuma memperoleh dua poin. Padahal seharusnya main di kandang pada dua partai itu bisa meraih poin penuh alias enam poin. Hasil mengecewakan ini tak urung membuat bobotoh menumpahkan sumpah serapahnya pada pelatih Jaya Hartono. Bahkan sepanjang laga melawan PSM di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, nyaring terdengar teriakan agar manajemen memecat pelatih berkumis tebal itu. Tak hanya di Si Jalak Harupat, di Stadion Persib pun, saat skuad Maung Bandung berlatih, ada bobotoh yang nekat memasang spanduk “peringatan” buat Jaya Hartono. Manajemen Persib, melalui
Live on Persib vs Persiba Stadion Si Jalak Harupat Rabu (18/2) 19.00 WIB
Saya tidak mau berpolemik dengan masalah itu dan menyerahkan sepenuhnya pada manajemen. JAYA HARTONO Pelatih Persib
Wakil Manajer H Umuh Muhtar, juga sudah mengeluarkan warning akan mengevaluasi Jaya Hartono jika gagal mengalahkan Persiba Balikpapan. Tentu saja partai Persib vs Persiba yang akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (18/2) malam ini, akan menjadi beban berat bagi pelatih kelahiran Medan tersebut. Namun Jaya sendiri menilai warning baik dari bobotoh maupun manajemen itu sebagai hal yang wajar. “Saya kira itu wajar. Saya tidak mau berpolemik dengan masalah itu dan menyerahkan sepenuhnya pada manajemen,” tandasnya. Terlepas dari persoalan itu, Jaya menjanjikan tim besutannya akan tampil lebih baik lagi saat menghadapi Persiba. Bahkan ia mengaku sudah menemukan solusi untuk memperbaiki lini depan yang selama ini mandul. “Akan ada perubahan dibanding sebelumnya,” janji Jaya. Meski pernah menangani Persiba, sebagai seorang
profesional, Jaya menegaskan tekadnya untuk membungkam tim Beruang Madu tersebut. “Kita profesional saja. Lain dulu, lain sekarang. Apalagi sekarang Persib memerlukan kemenangan untuk memperbaiki peringkat di klasemen,” tandas Jaya. Menurutnya, Persib memiliki kapasitas untuk mengalahkan Persiba. Untuk itu, ia optimistis mampu memberikan kado istimewa berupa kemenangan untuk bobotoh. “Kita main untuk menang dan kami optimistis bisa mengalahkan Persiba,” tandas Jaya. (san)
Direkomendasikan Tim Tujuh SUDAH lama bobotoh berharap Persib bisa meraih gelar juara. Terakhir kali Maung Bandung menjadi kampiun saat era Robby Darwis cs tahun 1994/1995. Tentu memori indah itu selalu terpatri di hati bobotoh dan berharap suatu saat hal itu bisa terulang kembali. Namun sudah hampir 14 tahun lamanya, ternyata gelar juara itu tak kunjung diraih. Bahkan semakin menjauh karena faktanya Persib dari tahun ke tahun selalu gagal. Ekspektasi yang tinggi dari bobotoh tak dapat dijawab dengan hasil memuaskan. Karena harapan dan ekspektasi bobotoh yang tinggi pula, tercatat dua pelatih yang pernah menangani Persib terjungkal di tengah jalan. Nah, sekarang tanda-tanda itu mulai mendekati pelatih Jaya Hartono jika yang bersangkutan gagal membawa
Jaya Facts Nama: Jaya Hartono Lahir: Medan, 20 Oktober 1963 Karier Pemain Klub junior 1978 Bintang Selatan Medan 1979 Bintang Utara Medan Klub senior 1982 PSMS Medan 1984-1990 Mitra Surabaya 1990-1991 Gresik United 1991-1993 BPD Jateng
Persib jadi juara. Sejak awal, manajemen Persib sudah mematok gelar juara dan sepertinya gelar juara itu merupakan harga mati. Terlebih puluhan miliar uang rakyat sudah digelontorkan untuk membiayai Persib. Jaya sendiri menyadari persoalan itu ketika pertama kali ditawari menangani Maung Bandung. Jaya sendiri merapat ke Persib atas rekomendasi tim tujuh. Atas rekomendasi tim tujuh pula, Ketua Umum Persib Dada Rosada saat itu menunjuk Jaya untuk menangani Maung Bandung di kompetisi Liga Super Indonesia. Apakah rekomendasi tim tujuh itu manjur atau justru hancur? Mari kita ikuti saja perjalanan nasib Jaya selanjutnya. Yang pasti, kursi pelatih Persib memang panas dan sudah menelan korban. (san)
1993-1996 Assyabab 1997 PKT Bontang 1998 Persisam 2000 Persik Kediri Tim nasional 1986-1990 Indonesia Karier Pelatih 2000-2001 Arema (asisten pelatih) 2001-2004 Persik 2004-2005 Persiba 2005-2008 Deltras 2008-... Persib TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
14
RABU 18 FEBRUARI 2009
Tak Punya
Pilihan Lain MENAKLUKKAN
Persiba Balikpapan, itulah tekad skuad Persib Bandung saat menjamu tim Beruang Madu di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Rabu (18/2) malam. Maung Bandung memang tak punya pilihan lain. Sebab, jika seri, apalagi kalah, maka gelar juara semakin berat untuk digapai, kalau tidak disebut mustahil. Kubu Persib sendiri menegaskan optimismenya mengalahkan Persiba dan sudah melupakan mimpi buruk saat bermain imbang melawan Persipura Jayapura dan PSM Makassar. Secara kasat mata hal ini bisa dilihat dari sesi latihan terakhir yang digelar skuad Maung Bandung kemarin pagi. Eka Ramdani dkk terlihat lebih rileks, tapi semua instruksi pelatih dilakoni dengan sungguh-sungguh. Meski latihan itu disertai canda tawa, semua pemain tampak fokus memperhatikan instruksi pelatih dan mencoba menerapkannya dalam praktik di
lapangan. Pelatih Jaya Hartono memilih metode latihan ringan sehari menjelang laga melawan tim Beruang Madu. Menurutnya, latihan ringan ini bertujuan untuk menjaga kondisi fisik pemain, terlebih sehari sebelumnya atau Senin (16/ 2) sore, Jaya telah menggeber anak asuhannya dengan latihan keras. â&#x20AC;&#x153;Kita conditioning fisik dan memoles insting serta sentuhan pemain terhadap bola. Kita juga mencoba mengasah ketajaman sriker kita di kotak penalti,â&#x20AC;? ujar Jaya. Ketajaman striker Persib memang perlu diasah betul sebab dinilai paling mandul dibanding tim elite lainnya. Jaya sendiri menyadari kondisi ini dan berharap, saat menjamu Persiba, bomber Persib bisa setajam silet dan seruncing tombak. Jadi, bagi bobotoh, mari kita saksikan saja aksi bintang kesayangan kita saat menjamu Persiba di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang nanti malam. (san)
FOTO-FOTO: TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Jacky Chan
Filmnya Tak Lolos di China AKTOR laga Jacky Chan gagal memenuhi obsesinya agar film laga terbarunya, Shinjuku Incident bisa tayang di jaringan bioskop di China, Adalah sutradara film ini, Derek Yee yang memutuskan tidak mengikutkan China dalam daftar negara tempat diputarnya film ini. Penyebabnya, banyak adegan dalam film ini yang mengumbar kekerasan dan sadisme. Derek Yee sendiri menyatakan tak sampai menyensor adeganadegan sadis di film besutannya ini hanya demi bisa lolos tayang di China. Kalaupun Pemerintah China memintanya melakukan langkah itu, Yee bertekad menolaknya. Dia berkilah, otoritas Cina belum memiliki sistem rating film. Di film itu, Jackie berperan sebagai Steelhead, pengungsi Jepang yang bekerja sebagai pembunuh bayaran untuk organisasi mafia di China. Film ini kabarnya akan mulai rilis di in/w enn) kawasan Asia Tenggara mulai 2 April. (f (fin/w in/wenn)
● Gossip of the Day!
FOTO/GOOGLE IMAGE
RABU, 18 FEBRUARI 2009
Didi Petet
Permata Sari
Direpotkan Ulah Kirun dan Adul Ternyata, tugas wapres dalam mengurus DIAM-DIAM aktor senior Didi Petet negara lebih ringan daripada mengurus memendam obsesi untuk menjadi keluarga. “Ngurus anak itu lebih susah seorang wakil presiden (wapres). Didi dari pada ngurus negara. Itu makna yang bakal mewujudkan keinginan itu bisa dipetik dari film ini,” tuturnya. dengan syarat kursi nomor satu Lebih lanjut Didi menyebutkan, diduduki rekannya sesama aktor kondisi perpolitikan di Tanah Air saat senior, Deddy Mizwar. ini yang sedang dinamis memang Bagaimana jika Didi jadi Wapres? sengaja dijadikannya sebagai “Enggak lah. Itu cuma bercansarana mendalami karakter da aja. Kalau dalam film wapres yang dia perani. mungkin saja saya jadi Seperti diketahui, saat ini wapres. Tapi kalau banyak pihak yang kenyataannya, enggak ngebet ingin mencalon lah,” ungkap Didi saat diri sebagai calon ditemui di Primavera presiden atau calon Eurocafe, Belleza, Jakarta, wakil presiden di Selasa (17/2) siang. Pemilu 2009. Peran Wapres Didi sendiri setidaknya telah Didi enggan menjabarlakoni dalam film terbarukan peran nya Kirun dan Adul Pengen PERSDA NETWORK/ wapresnya di film ini. Punya Pacar Keren. Di film ISMUNADI Alasannya, hanya ada bergenre komedi petualangsedikit adegan yang an produksi Multivision Plus tersebut, Didi harus berurusan dengan melibatkan dirinya di film ini. “Kita lihat saja nanti di bioskop dua anak muda bernama Kirun dan seperti apa. Begitulah kalau saya Adul yang diperankan Ricky Harun menjadi seorang wapres,” dan Abdurrahman Arif. Kedua tegasnya. pemuda ini telah menculik putri Film Kirun dan Adul Pengen kesayangannya bernama Gita diperPunya Pacar Keren sekaligus ankan Permata Sari. Kirun dan Adul menjadi kolaborasi pertama antara Pengen Punya Pacar Keren baru akan Didi Petet dengan sineas muda Jose tayangkan serentak di bioskop Purnomo. Meski terbilang senior, Indonesia 26 Februari mendatang. Didi tidak merasa keberatan bekerja Didi mengatakan, berperan sebagai sama dengan suami Lusy Rahmawati wapres memberinya makna dalam ini. (Persda Network/mun) menjalani kehidupan sehari-hari.
Panorama RENT CAR
Dapatkan Doorprice Jam Tangan, Accesories HP
12 Jam Rp. 200.000 18 Jam Rp. 250.000 24 Jam Rp. 275.000 DROPING CENGKARENG RP. 525 Rb
AVANZA G 2007, APV X 2007, INNOVA
+ supir / Tanpa Supir
92241452 022-70088221 081802118328 Jl. Kapten Abdul Hamid 56 B Setiabudhi - Bandung
M U R A H R A M A H
Dapat Hadiah
Hanya Rp. 170.000,-Saja
Mobil Baru : Kijang, Taruna, Kuda, Panther APV, INNOVA, Avanza, Xenia
Hubungi :
022 - 7308764/7530033
1.075.000 295.000 200.000 105.000 120.000 360.000
76462705/70915547
N S ARATA TRAVEL
SPESIALIS BANDARA Reguler Door To Door Bandung - Bandara S. Hatta Bandung - Bandara Halim HANYA
110 Rb/orang
Drop Bandung - Bandara Soekarno Hatta
450 Rb ALL IN
Jl. Cipedes Tengah No. 105 Bandung T. 76120019 - 081322226646
Halaman HALAMAN15 19
Anak Wapres
PERSDA NETWORK/ ISMUNADI
FENOMENA cinlok alias cinta lokasi hampir selalu mewarnai hampir setiap proses syuting film atau sinetron. Tak jarang, sepasang lawan main beda jenis berubah menjadi sepasang kekasih begitu proses syuting itu selesai. Namun tidak dengan bintang film baru Permata Sari yang baru saja menyelesaikan film layar lebar perdananya berjudul Kirun dan Adul Pengen Punya Pacar Keren. Dara yang akrab disapa Ai ini mengaku ogah cinlok dengan dua lawan mainnya, Ricky Harun dan Abdurrahman Arif saat syuting filmnya ini. Mantan None Jakarta Selatan 2008 tersebut lebih
memilih mencurahkan perhatian pada penghayatan karakter tokoh yang dia harus perani ketimbang menjalin asmara dengan lawan main. Apalagi, Ai menilai karakter yang dia perani di film ini juga terbilang cukup sulit. “Enggaklah kalau cinlok. Gue lebih perhatian pada gimana menjadi peran seperti apa yang diharapkan mas Jose (sutradara) dalam film ini,” ungkap Ai saat ditemui di Primavera Eurocafe, Belleza, Jakarta, Selasa (17/2) siang. Ai berperan sebagai Gita dalam film Kirun dan Adul Pengen Punya Pacar Keren. Gita adalah anak Wakil Presiden yang sedang dalam pelarian bersama dua pemuda yang bernama Kirun dan Adul. Sebagai anak Wapres, Gita berkarakter keras dan egois karena sudah terbiasa untuk dipenuhi keinginannya. “Karakter itu sulit karena
gue juga harus bisa membuat penonton simpatik sama Gita yang galak dan kekanakkanakan banget,” katanya. “Yang cukup susah itu jaga mood. Gue kan dituntut untuk selalu marah, sementara gue juga harus berhadapan dengan Kirun dan Adul yang selalu ketawa. Jadi, kadang Mas Jose protes karena mood gue kadang berubah-ubah,” tambah finalis Wajah Femina 2008 itu. Bermain film sebenarnya agak jauh dari harapan Ai. Dia sempat kaget ketika langsung diminta untuk segera ikut syuting. Apalagi, Ai harus berakting bersama aktor kawakan seperti Didi Petet yang di film ini berperan sebagai ayahnya yang seorang wapres. Untungnya, perasaan gugup itu hilang ketika Ai berhadapan langsung dengan Didi di lokasi syuting.(Persda Network/mun)
16 RABU, 18 FEBRUARI 2009
9 APRIL 2009
PDIP-PKS Cari Dalang Pengadu Domba Kasus Perusakan Atribut Partai BANDUNG, TRIBUN Anggota dua partai politik besar PDIP dan PKS yang berada di Kecamatan Coblong, Kota Bandung nyaris berselisih. Hal ini dipicu oleh perusakan atribut partai yang hingga kini belum diketahui pelakunya. Untungnya Panwaslu Kecamatan (Panwascam) Coblong, Selasa (17/2), dapat mempertemukan kedua belah pihak, sehingga berakhir damai.
Ketua PAC PDIP Coblong Ari Setiasakti menuturkan kejadian ini berawal saat pihaknya menemukan atribut kampanye PDIP yang tiba-tiba ditempeli atribut kampanye PKS. “Sekitar tiga hari lalu, saya menemukan atribut kampanye saya di daerah Lebakgede RW 05 yang mukanya ditempeli stiker PKS. Saya pun mencoba mengadu,” ungkap Ari. Ari mengatakan setelah
TRIBUN JABAR/SONNY BR
DIRUSAK - Inilah atribut partai yang dirusak orang tak dikenal dan nyaris memicu perselisihan antara PDIP dan PKS.
dua hari berlangsung, tak jauh dari lokasi pertama, pihaknya juga menemukan kembali atribut kampanye dirinya ditempeli stiker PKS di Kelurahan Sadangserang. “Kalau yang kedua stiker PKS itu ditempelkan di gambar nomor urut saya,” tuturnya. Agar tak berujung konflik, kata Ari, pihaknya melapor ke Panwascam Coblong dan meminta agar dipertemukan dengan PKS. “Takutnya ini berkepanjangan. Makanya kami ingin selesaikan di meja,” tegas Ari. Di kantor Panwascam Coblong, atas fasilitas Ketua Panwascam Coblong Dudu Abdullah, kedua belah pihak bertemu. Ketua DPC PKS Coblong Rahmat Hidayat mengatakan perbuatan yang merusak citra partai PKS itu bukan dilakukan pihaknya. “Mana mungkin kami mencoreng demokrasi, dan mana mungkin kami berbuat demikian. Kami ini tengah membangun citra,” ujarnya. Rahmat menjelaskan pihaknya mensinyalir ada upaya adu domba antara PDIP dan PKS dalam Pemilu 2009 dengan berbuat demikian. “Kami akan cari dalang siapa yang berbuat ini. Kami pun meminta maaf kepada PDIP Coblong,” ungkap Rahmat. Pihak PDIP langsung memaafkan PKS, dan PDIP berjanji akan bersama-sama mencari dalangnya. Ketua Panwascam Colong Dudu Abdulah mengatakan meski kedua pihak sudah berdamai, pihaknya akan terus mengusut siapa pelaku pencorengan ini. (sob)
Seluruh Parpol Sepakat Damai BANDUNG, TRIBUN - 38 Ketua dan pengurus partai politik peserta Pemilu 2009 menandatangani kesepakatan bersama Jabar Sukses Pemilu 2009, Selasa (17/2) di Mapolda Jabar. Kesepakatan ini juga ditandatangani oleh unsur Muspida Jabar serta KPU dan Panwaslu. Kesepakatan itu berisi empat butir. Pertama, para peserta pemilu akan mentaati seluruh peraturan hukum dan perundang-undangan. Bila terjadi pelanggaran tindak pidana pemilu yang harus diselesaikan sesuai prosedur hukum, parpol tidak akan mencampuri atau mengintervensi yang dapat mengganggu proses penyidikan, penuntutan dan persidangan.
Kedua, parpol peserta pemilu secara proaktif akan membantu aparat keamanan dalam memelihara dan menjaga keamanan serta ketertiban, dengan mengoptimalkan koordinasi yang efektif antara tim kampanye dengan pihak terkait. Kemudian, para parpol akan melaksanakan tugas secara bersama-sama antarsatuan tugas parpol dengan aparat hukum dalam pengamanan kampanye pemilu dalam bentuk rapat umum. Terutama kegiatan yang melibatkan pengerahan massa atau simpatisan dalam jumlah besar. Terakhir, parpol akan saling menghormati antara tim kampanye dan pendukung masing-masing peser-
ta pemilu, untuk tidak melakukan hal-hal yang menimbulkan kebencian, konflik fisik, dan tindakan anarkis lainnya. Kapolda Jabar Irjen Pol Timur Pradopo melalui Kabid Humas Kombes Pol Dade Achmad mengatakan pihaknya menyambut baik kesepakatan bersama tersebut. “Ini penting untuk menyukseskan jalannya pemilu di Jabar,” ujarnya kepada wartawan. Menurutnya, pilkada Jabar tahun lalu berjalan lancar dan tidak diwarnai insiden apapun, baik di tingkat kabupaten atau kota serta provinsi. “Kondisi seperti itu diharapkan bisa berlangsung dalam pemilu tahun ini,” tuturnya. (tis)
TRIBUN JABAR/ FRENI SATRIA MULYA
PROSESI NALEK - Achmad Widjaya, akrab disapa Bangkit Sanjaya, saat mengikuti acara Nalek yang dipimpin seorang sesepuh adat Sunda asal Kota Bandung, Abah Dyna Ahmad, di situs Sumur Bandung, Minggu (15/2) malam.
Bangkit Sanjaya Nalek di Sumur Bandung HARI beranjak sepi, kelam malam beriring dingin mulai menyapa puluhan manusia yang asyik menyimak kecapi beriring merdu seruling dipadu lembutnya suara sinden. Rangkaian arus irama khas itu seolah mendobrak setiap sudut gedung Perusahaan Listrik Negara (PLN) Jabar-Banten Jl Asia Afrika, Bandung tempat dimana situs Sumur Bandung berada. Sekitar 50 orang tampak berkeliling duduk bersimpuh di atas tikar cokelat. Pas di depan sumur yang konon mengeluarkan air setelah ditekan dengan tongkat oleh Bupati Bandung Raden Adipati Wiranata Kusumah itu berderet sejumlah sesaji, seperti kembang tujuh rupa, telur, nasi tumpeng hingga air kopi tanpa gula. Minggu malam itu seorang sesepuh adat Sunda asal Kota Bandung, Abah Dyna Ahmad, mengungkapkan agar seluruh hadirin bersimpuh sejenak seraya menenangkan hati dan pikiran. “Mari sebelum kita mulai acara Nalek ada baiknya kita simak lantunan do’a, demi menjaga kekhid-
matan agar semua hadirin menyesuaikan kondisinya,” ucapnya. Tak lama setelah itu, seorang pria berpakaian hitam-hitam (pangsi) menembangkan lagu Sunda berirama Cianjuran berbalut kecapi suling. Kemudian Abah Ahmad Dyna mempersilakan seorang pemuda yang juga mengenakan pangsi untuk duduk di tengahtengah hadirin. Abah Dyna mengatakan, seorang pemuda yang duduk di tengahtengah itu ingin menjadi Urang Sunda, menuruti kebulatan tekadnya yang berniat memperjuangkan penduduk asli Jawa Barat. Kemudian pria pemilik nama Achmad Widjaya itu lalu berikrar, akan berbakti, mengabdi untuk senantiasa membawa amanat rakyat Jabar. Setelah itu, Agus Radiman, Pupuhu (Pemangku) Adat Kasundaan dari Cigugur Kabupaten Kuningan nalek (bertanya) tentang keseriusan Widjaya untuk benar-benar menjalankan semua janjinya itu. “Kalau benar akan membawa serta memperjuangkan masyarakat
Sunda sebagai Jawa Barat hendaknya berperilaku dan memegang teguh tradisi serta adat istiadat Urang Sunda. Pengembangan adat serta budaya Sunda adalah salah satu yang harus dilakukan di samping saling menyayangi dan saling mengasihi (Silih Asah Silih Asih jeung Silih Asuh),” ujar Radiman. Diiringi bunyi kecapi suling, selanjutnya rangkaian upacara adat pun menunjukkan bahwa Achmad Widjaya harus dianugerahi Kujang sebagai senjata khas masyarakat Jawa Barat seraya mengenakan iket (kain panjang bermotif yang diikatkan dikepala). Upacara adat itu pun akhirnya dipungkas dengan munjungan (bersalaman sebagai tanda silaturrahmi) kepada semua orang yang hadir di arena itu, didahului bersalaman kepada yang paling di tuakan. “Sekarang saya sudah resmi jadi ‘Urang Sunda’. Tentu perjalanan ke depan ketika saya menjadi anggota legislatif, tradisi adat ini takkan saya lupakan. Semoga
saya mampu mengemban amanat yang tersirat dari acara ini diantaranya untuk membangun masyarakat Jawa Barat,” ujar mantan penyanyi rok era 80-an dengan nama lain Bangkit Sanjaya. Sesepuh Adat Kampung Cireundeu Kota Cimahi Abah Emen mengatakan kualitas tradisi budaya Sunda sedikit besarnya telah tercermin dari pelaksanaan upacara tersebut. Namun lebih jauh, hendaknya setiap maksud yang diniatkan oleh pelaksana upacara lebih direkatkan dengan estetika serta moralitas kesundaan. “Nilai serta moralitas Urang Sunda jauh lebih luhung, jauh lebih luas dan lebih mendalam maknanya dari sekadar pelaksanaan tradisi dengan dilengkapi sesajen. Menghormati orang tua, menghormati sesama dan selalu beritikad baik dalam setiap langkah laku diiringi rasaya Syukur kepada Tuhan YME pada setiap hela nafas adalah pedoman Urang Sunda yang harus dilakukan oleh setiap generasi. (freni satria mulya)
17
9 APRIL 2009
RABU, 18 FEBRUARI 2009
Huruf Nama Caleg Berbeda-beda Pengawasan Pilgub Habiskan Rp77,995 BANDUNG,TRIBUN - Pengawasan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar ternyata menghabiskan dana Rp 77,995 miliar dari total dana Pemprov Jabar Rp 99,886 miliar. Sebesar Rp 729.834.974 belum dikembalikan karena masih harus menunggu pelaporan neraca keuangan dari 14 Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) di seluruh Jabar. “Dari 607 Panwascam se-Jabar baru 14 panwascam itu yang mengembalikan. Tempo pengembalian dibatasi selama 60 hari sejak rancangan pelaporan diselesaikan pada 13 Februari lalu,” ujar Mantan Anggota Panwas Pilgub Jabar Teten Setiawan SH saat jumpa pers di Kantor Panwaslu Jabar Jl Soekarno Hatta, Bandung, Senin (16/3). Menurut Teten, dana yang dialokasikan berupa hibah itu telah dikembalikan ke kas daerah melalui Bank Jabar sekitar Rp 15 miliar. Pihaknya mengimbau agar seluruh Panwascam yang belum memberikan laporan neraca penggunaan keuangan pengawasan Pilgub Jabar 2008 lalu untuk segera menyusun dan menyerahkan laporannya hingga batas akhir yang telah ditentukan.
Ke-14 panwascam itu adalah Kota Bogor satu kecamatan, Kota Depok (6), Kota Cirebon (1), Kabupaten Indramayu (2), Kabupaten Karawang (2), dan Kabupaten Garut dua kecamatan. Pada kesempatan itu terungkap adanya perbedaan alokasi dana yang harus dikembalikan Panwas Pilgub Jabar. Berdasarkan audit Badan Pemeriksa Keuangan Provinsi (BPKP) Jabar dana yang harus disetor sebesar Rp 729.834.974, sementara berdasar audit pengembalian akhir Panwaslu terungkap dana yang harus
dikembalikan ternyata selisih lebih besar Rp 12.750.135. Menanggapi hal itu, Mantan Bendahara Panwas Pilgub Jabar 2008, Neneng Mulyati, mengungkapkan, adanya ketidak akuratan atas audit BPKP dengan hasil akhir pelaporan Panwaslu Jabar terjadi karena arus pelaporan neraca keuangan serta pengembalian sisa anggaran oleh masing-masing panitia pengawasan pada tingkat daerah dilakukan secara bertahap. “Karena validasi dilakukan bertahap mungkin saja hasil pelaporan tidak akan sama,” katanya.(yy) SURAT SUARA Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Abdul Hafiz Anshary (kanan) bersama Anggota KPU Andi Nurpati (kiri), Sabtu (14/2) meninjau proses pencetakan surat suara.
KOMPAS/ALIF ICHWAN
KPUD Keluhkan Minimnya Fasilitas SOREANG, TRIBUN Kepala Sub Bagian Teknis Komisi Pemilihan Umum daerah (KPUD) Kabupaten Bandung Dudu Setiawan mengeluhkan sangat minimnya fasilitas untuk menyimpan dan mengamankan logistik pemilu. Dudu mencontohkan, KPUD hingga kini sangat kesulitan mendapatkan gudang atau tempat untuk menyimpan dan mengamankan logistik pemilu seperti surat suara, kotak suara, dan sebagainya. Apalagi, ujarnya, logistik pemilu saat ini mulai didistribusikan KPU Pusat ke setiap daerah. “Kita memang terhambat minimnya fasilitas. Untuk tempat penyimpanan logistik saja, kita hanya baru punya di tingkat kabupaten. Untuk Kecamatan, baru beberapa kecamatan saja yang sudah siap. Itu pun sebagian tidak layak untuk menampung logistik,” ungkap Dudu kepada wartawan
Kita memang terhambat minimnya fasilitas. Untuk tempat penyimpanan logistik saja, kita hanya baru punya di tingkat kabupaten. DUDU SETIAWAN Kepala Sub Bagian Teknis Komisi Pemilihan Umum daerah (KPUD) Kabupaten Bandung
saat ia meninjau pra simulasi pengamanan pemilu di lapang Upakarti Soreang, Senin (16/2). Dudu mengatakan KPUD Kabupaten Bandung sudah menerima logistik pemilu dari KPU Pusat beberapa hari yang lalu. KPUD sudah menerima satu tronton logistik pemilu yang terdiri dari surat suara, kotak suara, dan lain-lain. Logistik pemilu tersebut, menurutnya disimpan di sebuah gedung sewaan. Gedung tersebut terletak di daerah Cilampeni yang disewa untuk jangka
waktu enam bulan. Namun pihaknya mengeluhkan gedung penyimpanan logistik untuk tingkat kecamatan yang ia nilai tidak layak. Ia menyatakan, hanya ada beberapa Kecamatan yang menurutnya memiliki tempat yang dianggap layak. Asisten Pemerintahan Kabupaten Bandung, Bambang Budiraharjo menyatakan Pemkab Bandung menyoroti tentang sosialisasi tata cara mencontreng yang masih sangat minim. Ia menyatakan, masih banyak masyarakat yang salah dalam melakukan pencontrengan. “Kita memang harus terus mensosialisasikan tata cara pencontrengan. Dari hasil sebuah lembaga survei, sekitar 80 persen responden lembaga survei tersebut, ternyata hanya mencontreng partainya saja. Mereka tidak mencontreng nama caleg-
nya. Ini tentu menjadi tugas KPUD,” tutur Bambang.(xx)
corong
Diprotes Anggota DPRD
SUMEDANG, TRIBUN - Namanama calon anggota legislatif (caleg) DPR RI untuk daerah pemilihan Jabar IX ditulis dalam ukuran yang berbeda di surat suara. Perbedaan ukuran huruf caleg untuk daerah pemilihan Sumedang, Majalengka dan Subang (SMS) itu ditemukan komisi A DPRD Sumedang saat melakukan peninjauan logistik di KPU, Senin (16/2). Dalam surat suara itu beberapa nama caleg ditulis dengan ukuran huruf lebih besar daripada nama caleg lainnya. Sehingga, ketika surat suara dibuka, nama itu akan lebih gampang dan jelas terlihat daripada nama-nama lainnya. “Ini akan merugikan caleg yang namanya ditulis dengan ukuran lebih kecil. Menurut saya ini tidak adil bagi caleg,” kata Ketua Komisi A DPRD Sumedang Sarnata. Ketua KPU Sumedang Asep Kurnia mengatakan berbedanya ukuran huruf itu tergantung panjang pendeknya nama caleg. “Ukuran kolom sama. Tapi kalau namanya yang dicantumkan panjang dan tidak mencukupi ruang dalam kolom otomatis huruf akan menjadi kecil,” ujarnya. Apalagi, terang Asep, jika namanya dan gelarnya panjang yang kesemuanya ingin dimasukkan dalam daftar nama di surat suara maka penulisannya akan disesuaikan dengan panjang kolom yang tersedia. “Jadinya ada besar huruf yang tidak sama dengan nama yang pendek,” jelas Asep.
Ini akan merugikan caleg yang namanya ditulis dengan ukuran lebih kecil. Menurut saya ini tidak adil bagi caleg. SARNATA Ketua Komisi A DPRD Sumedang
Disebutkannya, untuk surat suara Caleg DPR RI tersebut tidak divalidasi KPUD Sumedang. “Validasi dilakukan oleh KPU pusat dan juga partai politik,” katanya. Asep menyebutkan logistik surat suara untuk caleg DPRD Jabar dan Sumedang belum datang. “Kami masih menunggunya. Untuk caleg DPRD Sumedang KPU terlebih dahulu mengkonfirmasi ulang kepada partai tentang keinginan setiap caleg dalam menuliskan namanya di surat suara,” katanya. Menurutnya, KPU telah mengumumkan kepada parpol jika kolom yang tersedia hanya muat untuk 26 karakter huruf saja berukuran normal.”Nama yang tercantum di surat suara adalah nama yang dikehendaki caleg,” ujarnya. Logistik sudah datang secara bertahap sejak dua minggu lalu, di antaranya segel pemilu terdiri atas 137.960 pcs, tinta sidik jari 4.446 botol, dan surat suara caleg DPR RI. (std)
TRIBUN JABAR/FRENY
Fitri (24), Pegawai Swasta
Teliti Sebelum Milih BAGI saya meneliti kedekatan emosional, dan melihat latar belakang caleg sebelum memilihnya adalah sebuah pertimbangan yang sangat berarti. Saya lebih suka memilih asli Sunda. Walau agak sentimen kedaerahan, saya berharap warga asli akan mampu dan lebih memahami keinginan masyarakatnya. Jadi untuk caleg mana pun saya akan pilih dengan kriteria tersebut, dari partai manapun itu. (yy) REDAKSI menampung aspirasi masyarakat soal pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Presiden 2009. Caranya, ketik CRG (spasi) isi aspirasi, unek-unek, dan harapan. Kirim ke nomor 081573000100 Isi SMS tidak berupa kampanye, hujatan kepada partai ataupun caleg, dan tidak berbau SARA.
PR CE OSE PA S RG & T AR AN SI
KREDIT MOTOR BEKASBE
BERKUALITAS
DP
500 Rb
Mulai
Proses cepat, syarat mudah, aplikasi bisa dibantu dan diambil
JENIS NEW VEGA R DB NEW VEGA R DB MIO STD MIO STD MIO CW MIO CW JUPITER Z CW JUPITER MX JUPITER MX CW NEW SUPRA FIT TRL NEW SUPRA FIT DB NEW SUPRA FIT DB FIT S FIT X SUPRA X 125 STD SMASH REVO SMASH REVO SMASH DB SMASH DB SPIN TWO TONE SPIN SR
Thn
DP
Angs
06 07 06 07 06 07 07 07 07 06 06 07 07 07 07 06 07 04 05 07 07
700 Rb 800 Rb 700 Rb 800 Rb 1 Juta 1.2 Juta 1 Juta 1 Juta 1.5 Juta 500 Rb 500 Rb 500 Rb 500 Rb 800 Rb 700 Rb 600 Rb 600 Rb 500 Rb 500 Rb 700 Rb 1 Juta
394 Rb 404 Rb 398 Rb 404 Rb 415 Rb 440 Rb 489 Rb 495 Rb 520 Rb 338 Rb 379 Rb 384 Rb 349 Rb 391 Rb 496 Rb 364 Rb 389 Rb 318 Rb 329 Rb 384 Rb 411 Rb
Aplikasi Cukup KTP & KK YOPI WANDI ALI DADANG
7023.3766 7693.5521 7607.8751 7054.3335
Hadiah Langsung : Jaket
Service 3 Thn
HANYA DI:
AJM MOTOR
JL. KOPO NO. 442 (CIRANGRANG) Telp. (022) 5412442 / 9269.2505
Y
T
B
R
O
P
P
U
S
F I N A N C E
22 18
RABU 18 FEBRUARI 2009
Julie Estelle
Dipermalukan Situs Internet M. ISMUNADI
FOTO seksi sejumlah selebritis papan atas Indonesia dipajang dalam sebuah situs internet yang menjajakan layanan prostitusi. Aktris jelita, Julie Estelle, termasuk salah satu dari selebritis yang namanya dicomot dalam situs tersebut. Tentu saja, bintang film Kuntilanak itu merasa dipermalukan. Namun karena kesibukannya menumpuk, mantan pacar Moreno Soeprapto tersebut memilih bersikap cuek-cuek saja. “Aku nggak mau pusing. Aku juga lagi sibuk banget. Lagi sibuk ngurusi kuliah. Jadi menurutku nggak penting banget ngurusi begituan. Yang penting aku nggak begitu,” tutur artis yang sibuk kuliah di sebuah universitas bertaraf internasional di Jakarta itu saat dikonfirmasi melalui ponselnya Selasa (17/2). Namun aktris film Alexandria mengaku akan melihat perkembangan dari tindakan oknum yang menjahilinya lewat dunia maya itu. Ia tak akan segan-segan melacak dan menindak pengelola situs internet tersebut. “Sejauh ini belum berdampak langsung ke aku. Tapi kalau sampai nanti situs itu bisa merugikan karir dan nama baikku, pasti aku akan ambil tindakan,” ancamnya. Dalam situs berlatar warna hitam itu terdapat deretan foto-foto artis Indonesia yang sedang naik daun. Sebut saja, Nabila Syakieb, Intan Nuraini, Laudya Cynthia Bella, Masayu Anastasia, Ardina Rasti, Sarah Azhari dan Angel Lelga yang kini berganti nama menjadi Angelique. Di situs
Ricky Harun
Pacar Seperti Maia Estianty BIARPUN statusnya sudah menjanda, Maia Estianty rupanya masih memiliki daya pikat tinggi di mata lawan jenis. Aktor Ricky Harun, misalnya, mengaku mengidolakan mantan istri Ahmad Dhani itu. Bahkan Ricky mengaku sering terobsesi untuk menemukan pacar dengan kecantikan luar dalam seperti Maia Estianty. “Inginnya sih cari pacar yang seperti Maia Estianty. Dia itu wanita yang hebat dan tegar,” ucap Ricky Harun. Selain mengagumi Maia Estianty, mantan pacar Dinda Kanya Dewi ini juga penggemar berat Dian Sastrowardoyo dan Luna Maya. Putra top model kondang era 1990-an, Donna Harun, itu suka kepada tiga wanita yang usianya terpaut jauh itu karena kedewasaan yang terpancar dari ketiganya. Lantas, apakah Ricky termasuk pria yang menyukai wanita lebih tua? “Ya enggak juga. Gue suka sosok mereka karena kedewasaannya saja. Tapi seandainya boleh memilih, gue lebih suka sama Maia,” tukas bintang film Kawin Kontrak itu. Suatu ketika Ricky pernah berterus terang kepada ibundanya perihal kesukaannya kepada tiga selebriti cantik tersebut. Sang bunda pun tidak protes. “Ibu gue cuma bilang, masa tipe
wanita yang kamu suka angkatan mama sih? Tapi, dia tidak komentar apa-apa lagi,” imbuhnya. Setelah putus hubungan dengan Dinda Kanya Dewi, Ricky membutuhkan jasa Mak Comblang untuk mendapatkan pacar baru. “Gue lagi nunggu dijodohin sama Mak Comblang. Kalau ada yang bantu akan lebih enak,” ujarnya. Ricky ingin selektif dan tak mau terburu-buru dalam mencari pacar. Dia tak ingin mengalami kegagalan seperti kisah cinta sebelumnya. “Gue banyak mengambil pengalaman gue di masa lalu. Gue harus hati-hati dalam mencari pacar. Gue ingin pacar gue itu tulus mencintai apa adanya tanpa melihat status,” tandas mantan pacar Chelsea Olivia ini. Mengenai kekagumannya pada Maia Estianty, Ricky melihat ibu tiga anak itu sebagai sosok wanita sempurna. Tidak hanya cantik secara fisik, namun juga brilian dan tabah menghadapi cobaan hidup. “Jarang-jarang ada wanita yang cantik luar dalam sekaligus tegar kayak dia,” pujinya. (Persda Network/ abs/*)
KAPANLAGI.COM
‘remang-remang’ itu, pose mereka memang tidak tampak vulgar. Yang mengagetkan, pengelola situs menuliskan, perempuan di situs tersebut bisa dipesan untuk keperluan model, Sales Promotion Girl (SPG), dan dibumbuhi kalimat “Sesuai dengan Kebutuhan”. Kalimat terakhir ini bisa didefinisikan sebagai layanan untuk kalangan pria hidung belang. Dalam situs itu tertulis alamat markas di Jalan Prapanca, Jakarta Selatan. Juga memiliki cabang di Surabaya, Batam, Bandung, Semarang. Pun ada dua nomor telepon yang tercantum di situs itu jika berminat memesan perempuan. Tapi tampaknya nomor-nomor telepon itu fiktif atau rekaan belaja. Berkali-kali dicoba dikontak, selalu berbunyi ‘tulalit.’ Pantas saja bila Julie Estelle tak mau ambil pusing dengan tindakan tangan-tangan jahil itu. Nama Hartono di situs tersebut mengingatkan pada sosok pebisnis prostitusi tahun 1990-an. Tokoh yang satu ini pernah berurusan dengan polisi lantaran kasus memasok wanita-wanita panggilan untuk para pejabat. Namanya makin mencuat setelah berhasil menggandeng artis-artis terkenal di masanya, untuk ‘dipekerjakan’. Hartono Prapanca disinyalir bukanlah nama asli mucikari tersebut. Pasalnya, kata Prapanca diambil dari lokasi yang diklaim sebagai kantor prostitusi tersebut, di Prapanca, Jakarta Selatan. (Persda Network/abs/*)
Biofile Nama Kelahiran Status Karir Orang tua Keturunan Mantan pacar Film
: : : : : : : :
Julie Estelle Gasnier Jakarta, 4 Januari 1989 Lajang Foto model, aktris dan bintang iklan Thierry Gasnier - Hilda Limbara Prancis, Manado, Tionghoa Moreno Soeprapto Alexandria, Dealova, Kuntilanak, Kuntilanak 2, Selamanya, Kuntilanak 3, Macabre (Maut Kian Genap)
Seleb Flash AKTRIS sinetron Asmirandah malah tertawa ketika diberi tahu bahwa foto dan nama dirinya dicomot oleh sebuah situs internet yang menjajakan layanan prostitusi. Asmirandah menegaskan, tidak ada satupun orang yang bisa mengontrol tangan-tangan di internet. Karena itu, dia memilih IST tak ambil pusing. “Ya aku ketawa ajalah,” ujar Asmirandah. Secara gamblang bintang sinetron Sekar itu menyebut dirinya memang dijahili. Tak mungkin dia merusak nama baik keluarganya dengan cara sengaja masuk situs haram itu. Sepanjang perjalanan karirnya, Asmirandah selalu diantar sang
Mama. Hingga kini Asmirandah mengaku belum melihat sendiri situs prostitusi tersebut. “Kalau dibilang kecewa ya tentu saja iya. Mudah-mudahan pelakunya cepat tertangkap. Aku percaya sama diri aku sendiri bahwa aku nggak seperti itu. Pelakunya harus dilacak polisi sampai ketemu,” tegas Asmirandah. SEPER TINY A pedangdut Saipul SEPERTINY TINYA Jamil tak ingin kalah dengan mantan istrinya, Dewi Perssik, yang sudah punya pacar baru. Ipul mengaku sudah tunangan dengan pacarnya, Melly. “Temen apaan, aku kan sudah tunangan kali, “
IST
ujarnya sambil tersenyum sembari menunjukkan jari manis tangan kanannya. Ipul mengaku melamar Melly sehari sebelum Valentine. Dan untuk lebih menunjukkan romantismenya, Ipul menggelar makan malam bersama Melly. “Soalnya pas tanggal 14 Melly kan ke Singapura,” imbuhnya. Tampaknya Saipul Jamil sudah mulai bisa melupakan sosok Dewi Perssik yang dulu ia gugat cerai. Ipul mungkin sudah lupa saat dulu ia berkoar-koar ingin kembali menikahi Dewi di Hotel Mulia. Tampaknya Ipul mulai berusaha ikhlas Dewi Perssik diambilalih oleh Aldi Taher. PENY ANYI kondang Kylie Minogue bersama artis PENYANYI lainnya gencar menggalang dana untuk kampanye pencegahan dan pengobatan penyakit kanker. Lewat
bantuan desainer, Minogue dan teman-temannya membuat cenderamata yang akan dijual kepada masyarakat untuk dibeli dalam sebuah acara lelang yang akan digelar 13 April mendatang. Menurut Femalefirst, Selasa (17/ 2), artis yang bekerjasama dengan Minogue di antaranya Lily Allen dan IST bintang ‘ER’ Alex Kingston. Selain itu ikut terlibat penyanyi Liz McClarnon dan aktris Louisa Lytton. Minogue yang terkenal lewat album “Wow’ sebelumnya divonis mengidap kanker payudara. Namun, karena dapat diketahui lebih dini, kanker .(Persda Network/dic) Minogue dapat disembuhkan.(Persda
Shah Rukh Khan
Jalani JalaniOperasi OperasiCedera CideraBahu Bahu AKTOR legendaris Bollywood terpaksa harus menjalani operasi bedah lantaran cidera di bahunya. Aktor India yang pernah mencium presenter kondang Dorce Gamalama itu jatuh ketika syuting Dulha Mil Gaya (‘I Found My Groom’), Desember 2008 lalu. Semula dia mengabaikan rasa sakit di bahunya. Namun rasa nyeri yang sangat menyiksa kembali menderanya di sela-sela pengambilan gambar film karya sutradara Karan Johar, My Name Is Khan di London. Khan pun dilarikan ke rumah sakit Mumbai. Aktor kawakan India itu justru memilih tanah airnya, India, untuk menjalani operasi. Keputusan
bintang Kuch Kuch Hota Hai tersebut langsung menepis kabar yang menyebutkan sang aktor tidak percaya keahlian dokter di India. Khan menjalani operasi di Rumah Sakit Breach Candy, Mumbai. Juru bicara Rumah Sakit, Breach Candy membenarkan kabar tersebut. “Ketika ia menjalani operasi di London, banyak protes menyatakan ia kurang percaya dokter-dokter di India. Khan merasa dokter terbaik di dunia berada di Mumbai. Jadi, ia merasa tidak perlu operasi di Barat,” ujar seorang teman Khan. Aktor yang sepopuler Amitabh Bachchan di masanya itu sebelumnya sempat menunda operasi karena sibuk
mempromosikan film. Aktor paruh baya itu bakal menunda semua proyeknya untuk menjalankan operasi. Ia diizinkan keluar rumah sakit 22 Februari 2009 mendatang. Namun dokter sudah wanti-wanti kepada aktor 43 tahun tersebut. Khan wajib mengistirahatkan bahunya untuk beberapa minggu sampai benar-benar pulih. Diperlukan waktu istirahat yang mencukupi untuk memulihkan cidera bahunya sembari terus meminum obat. Praktis, jadwal syuting film Khan terhenti sementara lantaran sang superstar dilarang terlalu banyak bergerak yang potensial memperlambat penyembuhan.(Persda Network/abs)
ISTIMEWA
Garin Nugroho
Kamidia Radisti
Stres Garap Film Slank
Ciuman Akting Terasa Hambar
PERSDA/ISMANTO
BIARPUN sudah dikenal sebagai sutradara handal dan senior dengan jam terbang tinggi, ternyata Garin Nugroho mengaku stres saat menggarap film Slank yang berjudul Generasi Biru. Film yang digarap selama dua minggu dan secara resmi bisa dinikmati serentak pada, Kamis (19/2), membuat Garin sering menggaruk-garuk kepala, isyarat tertekan. “Terus terang saya stres garap film ini, karena nggak ngerti pantomin. Di film ini banyak gerakan-gerakan yang mengiringi lagu Slank, tapi karena saya sutradara ya saya purapura senyum aja seolah ngerti,” ungkap Garin, tertawa. Garin yang ternyata juga menyukai grup musik yang digawangi Kaka, Bimbim, Abdee, Ivanka dan Ridho ini menuturkan, jika sebenarnya dia sudah punya keinginan untuk membuat film Slank sejak tiga tahun yang
lalu. Hanya saja baru terwujud saat ini karena kesibukan masing-masing. “Walaupun sempat stres tapi saya senang menggarap film ini, karena ternyata para Slankers yang terlibat dalam film ini unik-unik. Terutama saat ada adegan Kaka mencium Nadine. Orang awam pasti mikirnya kok maumaunya Nadine sun-sunan dengan Kaka? Kasihan bibirnya Nadine kalau dicium Kaka. Tapi apa kata Slankers, malah sebaliknya, kok Kaka maumaunya dicium Nadine? Nadine malah dibilang noraklah. Jadi komentar mereka itu nggak bisa ditebak,” beber Garin, kembali sembari tertawa. Film yang didedikasikan untuk memperingati 25 tahun kiprah musik Slank di tanah air, juga menjadi pengalaman baru bagi Garin. Pasalnya, untuk pertama kalinya Garin bekerjasama dengan putrinya, Kamila Andinisan. “Karena baru pertama kali kerjasama dengan dia (Kamila), jadi saya lebih galak daripada sama pemain yang lain, karena memang saya belum tahu gimana dia kerja,” ujarnya. (Persda Network/sis)
PERSDA/ISMANTO
CIUMAN dengan lawan jenis tentu terasa syahdu dan mesra kalau didasari perasaan sama-sama cinta. Namun kalau ciuman itu sekedar akting dalam sebuah film, rasanya begitu hambar. Tak ada getaran atau sensasi apapun, sepanjang ciumannya cuma akting. Perasaan ini pula yang dialami Kamidia Radisti. Dara manis pemegang predikat Miss Indonesia 2007 merasa tak ada kenikmatan sama sekali ketika akting berciuman dengan lawan jenis d i film perdananya,
Hantu Biang Kerok. Pasalnya, adegan itu hanya menuruti perintah sutradara atau tuntutan skenario belaka. Meski demikian, Kamidia tetap melakukan adegan itu secara sungguh-sungguh dan profesional. “Ya enggak ada rasanya, biasa saja. Kalau dibilang menikmati, ya menikmati sebatas bagian dari peran aku. Aku biasa saja, enggak ngebayangin siapa-siapa waktu adegan itu,” kata dara yang akrab disapa Disti ini, saat ditemui di Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (17/2). Ketika adegan ciuman bibir yang disorot kamera dari belakang itu, Disti tak membayangkan wajah siapasiapa. “Aku enggak melihat dia. Sebatas ciuman buat aku enggak apa-apa. Kalau dirabaraba agak risih juga sih,” tuturnya. Berakting di film horor tak membuat Disti
kecewa. Dia berusaha total mengerahkan semua kemampuang aktingnya. “Aku senang, apalagi belum pernah masuk dunia peran. Aku cukup puas dengan film ini. Aku sudah berusaha total,” jelasnya. Dara asal Jawa Barat ini merasa beruntung ikut terlibat di film itu. Sebab, semua kru film ramah dan bersedia membimbingnya berakting. Dia juga beruntung karena tak sempat melihat penampakan hantu seperti sering dialami para kru pendukung di lokasi syuting film horor. “Jujur saja, aku sebenarnya rada penakut. Tapi kan ramairamai syutingnya? Aku enggak menemukan yang anehaneh. Meski yang lain katanya menemukan yang aneh-aneh. Mudah-mudahan yang menonton puas dengan filmnya,” tandas perempuan kelahiran 23 Februari 1984 ini. (Persda Network/yon)
RABU 18 FEBRUARI 2009
Terlalu Banyak Salah Oper BANDUNG, TRIBUN Banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dievaluasi pelatih persib Jaya Hartono menjelang pertandingan Persib melawan Persiba Balikpapan sore nanti. Dari dua pertandingan sebelumnya, Jaya menilai poin utama yang harus diperbaiki adalah seringnya pemain Persib melakukan kesalahan dalam mengoper bola. Jaya memang menyesalkan tindakan anak asuhnya itu. Pasalnya, untuk pemain sekelas Liga Super, kesalahan dalam mengoper bola merupakan kesalahan fatal dan tidak boleh terjadi dalam pertandingan resmi. “Memang itu wajar saat pemain kelelahan terus salah dalam mengoper, tapi kalau keseringan melakukannya, itu yang tidak wajar. Saya akui kemarin, banyak pemain yang me-
Kalau keseringan melakukannya, itu yang tidak wajar. JAYA HARTONO Pelatih Persib lakukan hal itu dan harus segera dievaluasi sebelum pertandingan melawan Persiba besok,” jelas Jaya, kemarin. Dalam dua pertandingan sebelumnya, beberapa pemain semacam Nova Arianto, Maman Abdurahman, Nyeck Nyobe, Lorenzo Cabanas, Gilang Angga, dan Eka Ramdani, menurut penilaiannya, memang kerap melakukan kesalahan passing. Hal itulah yang membuat pola serangan yang akan dibangun bisa dengan mudah dimentahkan oleh pemain lawan.
Bahkan Jaya menunjuk lini belakang yang digalang Maman, Nova, dan Nyeck dalam pertandingan melawan PSM beberapa kali melakukan kesalahan mengoper bola kepada penyerang lawan. Akibatnya, beberapa kali gawang Persib nyaris kebobolan oleh Julio Lopez dan Proneto. “J-Lo dan Proneto cerdik. Mereka bisa memanfaatkan kesalahan pemain kita saat mengoper bola. Beruntung mereka gagal mencetak gol,” ujarnya. Menghadapi Persiba, tambah Jaya, kesalahan-
kesalahan mengoper bola jangan terulang lagi. Pasalnya, lawan memiliki dua striker tipe sprinter. TA Musafry dan Gaston Castano, menurut Jaya, merupakan striker yang mempunyai kecepatan di atas rata-rata dan dengan kecepatan menggiring bola yang dimilikinya bisa dengan mudah melewati trio pemain belakang. “Jika pemain melakukan kesalahan mengoper bola, maka dua penyerang ini bisa menusuk langsung ke kotak penalti untuk mencetak gol,” ujarnya. Sebelum pertandingan Persib vs Persiba, di Stadion Si Jalak Harupat pada pukul 15.30 Persib U-21 akan dijajal PSIS U-21. Baik tim Persib senior maupun junior wajib memenangi pertandingan tersebut untuk menjaga persaingan di papan atas klasmen sementara. (tor)
Siswanto Paham Betul Persiba BANDUNG, TRIBUN Melawan Persiba Balikpapan, Rabu sore ini, para pemain Persib harus banyak bertanya kepada Siswanto. Pasalnya, di antara 25 pemain penghuni skuad Persib, Siswantolah yang paling banyak bermain melawan tim seribu sungai tersebut. Selama diberlakukan format baru kompetisi Liga Indonesia mulai tahun 1994/95, Persib dan Persiba memang terpisahkan oleh zona wilayah. Persib di wilayah barat dan Persiba di wilayah timur. Hanya sekali tim ini bertemu langsung di kompetisi resmi, yaitu pada saat putaran pertama lalu yang berkesudahan 0-0. Siswanto memang pe-
Saya siap bermain dengan karakter saya. SISWANTO Gelandang Persib main yang paling sering menghadapi Persiba. Sejak musim kompetisi 2005/06, tim terdahulunya, Persmin Minahasa, saling mengalahkan saat kedua tim bertanding di wilayah timur. “Permainan Persiba cukup bagus. Mereka mempunyai kolektivitas permainan yang baik. Selain memiliki kecepatan memainkan bola, permainan Persiba berkarakter keras,” ungkap Siswanto. Tidak salah, jika Persmin
085722116xxx PA jaya saya yakin lawan sriwijaya fc bisa menang asal permainan harus tenang jangan tegang kaya kemaren ti bobotoh panjalu.
081394700xxx KIEU nya mun PERSIB hayang menang’ coban duetken 3 penyerang rek saha we da penyerang persibmah aralus..Kang jaya kudu wani ngarobah pormasi tong kitu2wae..(Agus BUCEK S) CIJERAH 083829444xxx PERSIB, KULA MH TETEP REK NGADUKUNG+BARI MELEM MeYAN NAJAN ELEH MENANG OGE,ULAH PUTUS ASA LAMUN HYANG JDI JUARA..wslm CODET ANAK JMPANG.D LeWI PANJANG
085624547xxx KN90 ka para pnyr9 prsb,kdh seer Nuan9 To9E n9rh Subur,Supad0s te marandul. 08987782xxx SIB sk ath bktiken yen moal aya nu slmt asup kna kndng maung mh..sk bntai..kang jya atur ath stratgi nu alus..sngkn Prsb jwra..gonzls bktiken yen mnh th pntz jdi top skor..sk athlh gra bktiken yen PRSB th pntz jdi jwra..i love Persb...mju trz maung bndng..muat kde pho bun..tra dmuat wae ath..pdhl mh lngganan..z@t bdx vkng galuh..
02619108xxx WAHAI PERSIBku pandainya kau mempermainkan emosi bobotohmu tapi kau tak terlalu pandai tuk mempermainkan lawanmu .jenglot smd. 08987718xxx NYA kitu weh baluleud o o,lain sERI tp ceurik hte maen kitu wae mah.sok weh sbr dna ng0per jgn eg0is pda tman hrus’y ego tu pda lawan.ok rido 3rut. 085659305xxx PUNTEN ka pelatih,kumaha ieu teh?? Masa seri teruz..pokoknya lawan persiba wajib menang, pemain semangat dunk..by win tea..
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
BEREBUT BOLA - Nyeck Nyobe (kiri) berusaha merebut bola dari kaki Rafael Alves Bastos pada latihan di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Senin (16/2). Nyeck bakal jadi kekuatan lini belakang Persib saat menjamu Persiba di Stadion Si Jalak Harupat malam ini.
Tiga Ribu Lebih Penonton Masuk Tanpa Tiket
berhadapan dengan Persiba, hujan kartu kuning sudah pasti akan terjadi. “Ciri khas Persmin saat itu keras dan Persiba ciri khasnya keras juga. Di lapangan bisa ditebak kedua pemain bermain keras dalam batasan fair play,” ujar Siswanto. Meski sekarang dirinya bergabung dengan tim Persib yang berkarakter permainan tidak keras dan lebih bermain bola dari kaki ke kaki, Siswanto berjanji akan meladeni permainan keras Persiba dengan karakteristiknya sendiri yang cepat dan keras. “Saya siap bermain dengan karakter saya agar Persib bisa memenangi pertandingan melawan Persiba besok,” jelasnya. (tor)
081220544xxx PERSIB harus menang lawan persiba ya.duetkan bastos,hilton dan gonzales di depan.eka-cabanas berikan umpan yg matang ke gonzales supaya bisa cetak gol.wajib menang sib.
19
BANDUNG, TRIBUN Kinerja Panpel Pertandingan Persib benar-benar sedang diuji. Pada laga Persib vs PSM di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Sabtu (14/2), diyakini banyak kebocoran di sana-sini. Buktinya, hingga partai panas itu berakhir, tiket
BERHADIAH PONSEL • Kirimkan foto momen
• •
momen perkeliruan ke Sekretariat Panpel di Gedung Pengda PSSI Jabar, Jalan Lodaya No 20, Bandung Cantumkan nama dan alamat jelas Hasil jepretan terbaik akan mendapat hadiah satu unit ponsel
085659358xxx PNTEN k kaN6 Jaya.toN6 waKa sEsUmbaR mErE 6Rns! MnaN6 s6aLa.nU eungges2 gE maLaH hsLNa dRoW.buKt!kaN d! LPn6N,kM! Bo2ToH tdk pRlu jaNj! Tp bUkt!.nhn(by.L!”1000) 085721567xxx PA JAYA>MIKIR ATUH< 2X GEDEUG WAE.lamun jng pERSIBA Eleh KUMIS CUKUR SABELAH,By UNPASKOR 085846686xxx JANGAN GONTAGANTI PEMAIN INTI,buat pa jaya tlng optimalkan susunan pemain yg bnr2 inti,jng sampai coba2 merubah lg posisi masing2 ,trmksh.Surya sakti cikutra. 085722315xxx UNTUK tim pelatih khususnya kang jaya coba lihat sriwijaya fc kalau nyerang itu terperogram,tidak tergesa-gesa,memaksimalkan lebar lapangan dgn skil dan strategi tinggi dan jitu,dan kalau diserang lawan itu tidak panik semua pemain ikut membantu pertahanan dan bila menyerang terskema dgn baik,fisiknya tambah lagi supaya tidak ngos-ngos an ditengah pertandingan,ok chooi ! MUAT AH NYA SUPAYA DIBACA.buka mata pasang kuping.
masih banyak tersisa di tangan Panpel, tapi di dalam stadion penuh sesak dengan penonton. Ketua Panpel Iwan Kartiwan menduga ada oknum yang bermain dalam meloloskan penonton tanpa tiket. Logikanya, jika stadion penuh, seharusnya tiket habis terjual, tapi ini justru terjadi sebaliknya. Penonton tanpa tiket yang masuk ke stadion pun dipastikan ribuan jumlahnya karena Panpel hanya mencetak 24 ribu lembar tiket. Padahal kapasitas stadion di Kota Soreang itu mencapai 27 ribu tempat duduk. Melihat penuh sesaknya penonton, diperkirakan sekitar tiga ribu lebih penonton tanpa tiket ikut
masuk ke stadion. Perhitungannya dilihat dari selisih antara kapasitas tempat duduk dan tiket yang dicetak, kemudian ditambah dengan tiket yang masih tersisa di tangan Panpel. “Panpel jelas dirugikan dengan kasus ini. Karena itu, kami akan mengevaluasi semua hal yang terkait dengan penyelenggaraan pertandingan, terutama urusan tiketing,” tandas Iwan, kemarin. Iwan berharap siapa pun yang memergoki adanya praktik perkeliruan soal tiketing agar segera melaporkannya ke panpel. Dan alangkah baiknya jika praktik perkeliruan ini diabadikan oleh kamera. “Kami akan memberikan hadiah kepada siapa saja
yang memiliki bukti otentik soal praktik perkeliruan baik di dalam maupun di luar stadion. Ya, kayak program Candid Camera lah,” ujarnya. Tentang masih maraknya percaloan, Iwan mengakui sulit memberantas masalah ini. Sejumlah bobotoh pun mengeluhkan maraknya praktik ilegal itu karena harus membeli tiket hingga tiga kali lipat dari harga normal. “Semua yang menjadi keluhan bobotoh akan kami tampung dan cari solusinya sesegera mungkin. Terima kasih atas perhatian bobotoh dan kami akan terus melakukan pembenahan dalam penyelenggaraan pertandingan Persib,” tandasnya. (san)
GEUS BEAK PIOMONGEUN KURING mah geus beak piomongeun, nu penting mah engke sore PERSIB kudu nalukeun PERSIBA titik ! HIDUP PERSIB ! TRIBUN JABAR JAYA SELALU . /Bah Adang Seke CLK. 085722969xxx 085721178xxx SIB,taun hareup mah pmaen asing nyeck, fgundez, brkwi, j-lo, gonzalez! Pke 3-43,brkwi jng j-lo strkr syap,juara tah!Urg ge maen cup na wining pke kitu juara wae.Nhn 085720264xxx REK eleh rek mNang PerSiB tTp aYa diNa haTe aiNk. . . . Saran k tribun pemaIn perSijA TonK aYa dNa kraN TrIbuN. . . najiz aiNk mah.. . The jack sAmPaH iBu kOtA. . _6iNtIn9_ SuKArEsMi.. 08156210xxx HAYANG Pamaen Persib maen tenang lan alus?, bereskeun masalah npwp heula! Mbah Jamrong Cigadung.
081322264xxx PERSIBKU hadapilah lawanMu dgn tenang jgn terburu2 !Roy tasik. 085223627xxx APIK,asyik,menarik,enerjik..tunjukan pola main mu sib...lht persija jgn klh cantik..viking leutik.. 081323088xxx MAS JAHAR kumaha ngalatih PERSIB teh kurang bagus! Serangan MONOTON, belakang teu KOMPAK, asa jauh jd juara teh! 081220312xxx TUNJUKKAN kreatifitas barudak bandung dlm menjebol gawang persiba ach, kade diantos ku aang one’s kircon
LARIS, Jl. SukajadiT. 70450113 SUN: Jl. ABC T.70238077-92527345 MEKARABADI:Jl. SudirmanT.91231932 HARAPANJAYA Jl. A.Yani T.70664433 BERKAHSETIA JL.Waringin 1A T.70237474
02270782xxx JAYA BERI GARANSI MENANG LAWAN PERSIBA.. YA IYALAH PASTI AJA MENANG, COBA KALAU LAWANNYA SRIWIJAYA FC ATAU PERSIJA, BERUBAH MENJADI GARANSI DRAW... IYA KHAN !! 081395025xxx KANGGO kang jaya sabar ulah leutik hate.keun antep anu ngomong ngaco ulah d denge,pokus ngalatih.kanggo pamaen persib terus berjuang.sakali persib tetep persib hidup iteung lah.Bun muat yeuh ti urang ciamiz
24 20
RABU 18 FEBRUARI 2009
Dari Model ke Waria
AP PHOTO/JON SUPER
Roman Abramovich (kanan) dan pacarnya, Daria Zhukova.
Roman Abramovich
Rugi Rp 10, 8 T KRISIS ekonomi yang melanda dunia juga berpengaruh terhadap kekayaan bos Chelsea, Roman Abramovich. Menurut laporan RussianToday, sepanjang tahun 2008 lalu, tepatnya sampai awal Januari 2009, Roman harus menerima kerugian sebesar 9 miliar dolar AS atau sekitar Rp 10,8 triliun. Kekayaan kekasih Daria Zhukova ini turun dari 23 miliar dolar AS menjadi 13,9 miliar dolar AS dalam kurun periode Januari 2008-Januari 2009. Meski kehilangan kekayaan cukup besar, pria berusia 42 tahun ini tetap menjadi taipan terkaya nomor dua di Rusia. Hal ini disebabkan para taipan Rusia yang lainnya pun tak luput dari hantaman krisis finansial tersebut. Satu contohnya adalah kolega Abramovich, Oleg Deripaska, yang pernah menjadi terkaya nomor satu pada 2008 lalu. Tapi kini Oleg harus tersungkur ke peringkat kedelapan karena mengalami kerugian sebesar 35,1 miliar dolar AS. Kerugian itu tidak membuat pamor Abramovich memudar. Hasil jajak pendapat masyarakat Rusia menyebutkan, sang taipan ini sebagai “most interesting billionaire” alias miliarder paling menyenangkan tahun 2008. Sebelumnya, Chelsea membantah ada korelasi antara kondisi finansial Abramovich dengan keuangan klub. Chief Executive Klub, Peter Kenyon, menegaskan The Blues bakal tampil mandiri pada Juli 2009. Sementara laporan keuangan kubu Stamford Bridge menyebutkan, sepanjang 2008 Chelsea merugi 66 juta pound atau sekitar Rp 1,08 triliun. Abramovich sudah menggelontorkan dana tak kurang dari 700 juta pound atau Rp 11,55 triliun untuk membangun kerajaan Chelsea. (Persda Network/bud)
RONALDO dan Maria Beatriz sudah bertemu sejak Juli 2007 dan langsung menjalin cinta. Ronaldo yang terkenal dengan gigi kelincinya mampu menaklukkan hati Beatriz. Striker Brasil ini termasuk pesepakbola yang doyan gonta-ganti pasangan. Sebelumnya ia sempat menikah dengan Milene Domingues, kemudian berpacaran dengan supormodel Brasil, Daniela Cicarelli dan Raica Oliveira. Perjalanan cinta RonaldoBeatriz semakin menjadi-jadi karena mantan Pemain Terbaik Dunia itu sedang “istirahat” bermain sepakbola akibat pemulihan dari cedera parah yang menimpa kakinya. Waktu Ronaldo pun jadi utuh hanya untuk Beatriz yang membuat keduanya jadi makin lengket. Beatriz pun hamil dan melahirkan seorang putri. Tapi, semua tinggal kenangan. Hubungan mereka kini berantakan gara-gara Ronaldo terlibat pesta dengan waria dan kokain. Beatriz sudah mengambil keputusan penting dalam hidupnya; meninggalkan Ronaldo. “Mungkin dia benarbenar sudah tak waras lagi, bermain seks dengan tiga waria sekaligus, sembari mengonsumsi kokain, bukankah itu hal gila yang yang hanya dilakukan orang-orang tak waras. Aku sudah tak tahan, dan mungkin dia akan sadar kalau tandatanda penyakit aneh sudah muncul,” cetus Beatriz. Ronaldo memang seorang fenomena. Tidak hanya di lapangan hijau, tapi juga dalam kehidupan pribadinya. Setelah mengencani kalangan super model, kini Ronaldo doyan waria. (Persda Network/bud)
Ronaldo Ditinggal Kekasih Buntut Pesta Waria dan Kokain RONALDO Luiz Nazario da Lima seperti tak pernah kapok dengan ulah negatifnya. Bagaimana tidak, kali ini ia mengulanginya dengan kondisi lebih parah. Masih ingat skandal seks yang melibatkan Ronaldo dengan barisan waria? Tak dinyana, kini semuanya berulang, bahkan dengan bumbu yang cukup mengerikan; pesta kokain! Seperti dirilis O Globo, Selasa (17/2), ulah Ronaldo tersebut membuat sang kekasih, Maria Beatriz Antony, marah bukan kepalang. Padahal dua bulan lalu, Beatriz baru saja memberikan seorang putri cantik baginya, Maria Sophia. Kehadiran Sophia melengkapi anak pertamanya, Ronaldo Jr, yang kini berusia delapan tahun hasil pernikahannya dengan Milene Domingues. Sayang, Ronaldo seperti tak pernah menghargai perasaan wanita sehingga akhir pekan lalu, Beatriz harus pergi meninggalkan Ronaldo lantaran tak bisa menerima skandal seks bebas sang kekasih dengan tiga waria. Kesabaran Maria Beatriz sudah sampai pada puncaknya. Wanita berambut panjang ini tak bisa menerima ulah Ronaldo lantaran dianggapnya sudah keterlaluan, pesta seks dengan para waria yang juga berlanjut pada pesta kokain. Awalnya, kabar itu hanya dianggap angin lalu. Beatriz bahkan nyaris tak percaya kekasihnya yang kini bermain di Corinthians ini bisa kembali berlaku seperti itu. Tapi, kala foto-foto Ronaldo dengan para waria yang tengah pesta seks dan kokain itu mulai ramai beredar, Beatriz pun sudah tak bisa toleransi. Ia langsung angkat kaki meninggalkan mantan bomber tim nasional Brasil itu. Jelas saja sang ibu pergi membawa putri
Michael Phelps
Bebas dari Tuntutan Hukum KABAR bahagia menyeruak bagi Michael Phelps. Perenang andalan Amerika Serikat ini dipastikan tidak tidak akan mendapat hukuman atas publikasi fotonya di majalah yang sedang mengisap mariyuana dalam sebuah pesta setahun lalu. Kepastian ini didapat setelah pihak kepolisian tidak menemukan cukup bukti akurat yang mendukung aksi heboh tersebut. “Kami sudah memerika dengan seksama atas kasus yang menimpa perenang itu, kita tidak cukup bukti untuk menghukum orang yang hadir dalam satu pesta November lalu,” kata Sherif Leon Lott dari Richland County, North Carolina, di NY Times, Selasa (17/2). Kepastian ini membuat Phelps bahagia bukan kepalang. Ia merasa kini saatnya untuk merubah semua image yang
pernah melekat dalam dirinya. “Kini aku sadar itu langkah yang teramat konyol dan berbahaya tidak hanya bagi diriku sendiri, tapi keluarga dan negara, mungkin aku hanya akan duduk di meja dalam sebuah klab malam, itu saja,” ucap Phelps. Perenang berusia 23 tahun ini mengakui, apa yang dilakukannya setahun lalu menjadi imbas dari permasalahan menumpuk yang pernah ia derita. Ia menegaskan, dirinya bukanlah seorang pecandu, hanya berlaku iseng kala stress melanda. “Aku tak pernah berurusan dengan sindikat narkoba, kokain atua heroin, aku hanya ingin melepaskan kelelahan psikis. Kini, aku baru sadar kalau tindakanku itu salah besar, beruntung aku masih bisa berkonsentrasi di Olimpiade,” cetus Phelps. Asosiasi Renang AS pada bulan Februari lalu, melarang Phelps, yang menyandang rekor delapan medali emas di Olimpiade Beijing musim panas lalu, bertanding selama tiga bulan karena fotonya yang kontroversial itu. Kasus yang menimpa perenang itu juga menyebabkannya bermasalah dengan perusahaan makanan raksasa di AS, Kellogg Co. APPHOTO/THOMASKIENZLE (Persda Network/bud)
David Beckham
Bikin Kaya Orang Lain INGIN jadi orang kaya mendadak? Bergabung dan bermainlah bareng orang terkenal, tidak perlu orang kaya. Prinsip itulah yang dipakai Nicky Barret, seorang aktor kelas antah berantah yang tiba-tiba saja berubah menjadi jutawan baru Inggris hanya dalam rentang kurang dari dua tahun. Rahasianya pun sederhana, “Menurutlah untuk bermain dengan orang terkenal, urusan duit bakal datang belakangan.” Prinsip dasar itulah yang membuat dirinya mau saja diberi peran ‘korban’ dalam sebuah iklan produk minuman berenergi dari pabrikan Pepsi. Pantas saja ia mau diberi peran apapun, pasalnya saat syuting khusus untuk iklan gelaran Piala Dunia 2006 di Jerman itu, rekan mainnya bukan sembarangan. Tengok saja nama ini David Beckham, Thierry Henry, dan Frank Lampard. Nama pertama menjadi sosok penting, pasalnya dalam iklan tersebut ia paling banyak berinteraksi dan menjadi ‘korban’ Becks. Saat itu, dirinya tak pernah peduli tentang berapa bayaran yang ia dapat. Pasalnya, bertemu dan bermain bersama bareng Beckham lebih penting dari apapun.
“Saat itu yang kupikirkan adalah mencontek habis apa yang dilakukan Becks, dia pria yang sangat mengagumkan, dan mungkin tidak banyak orang di dunia yang bisa sedekat ini dengan dirinya,” tutur Barrett bangga. Usai syuting, tak lupa Barret pun ngobrol panjang lebar untuk mendapatkan ilmu dari sang megabintang. Tak heran dalam beberapa hal ia mencontek habis gaya seorang Becks. Becks beberapa waktu lalu mengungkapkan dirinya sangat terkesan dengan Barrett. “Aku masih ingat dengannya, tubuh besarnya itu tak mungkin bisa kulupakan, apalagi kami sering becanda tentang diri kita masingmasing, ia orang yang mengasyikkan dan pantas mendapat lebih dari apa yang ia lakukan selama ini,” sebut Becks, di The Sun. Kabarnya, usai pengambilan gambar itu, Becks justru merekomendasikan pada beberapa rumah produksi di Inggris untuk memakai jasa Barret. Karuan saja, katabelece itu mampu mendongkrak nama Barrett. Buahnya pun kini bisa dinikmati Barrett. Upah pria berusia 40 tahun langsung
AP PHOTO/A CALANNI
melonjak drastis dalam dua tahun terakhir. Sebelumnya ia paling hanya dibayar 105 pounds atau Rp 1,75 juta per episode, kini ia bisa mendapat kontrak eksklusif. Nilainya pun melonjak drastis dalam 15 tahun karirnya. Sekarang, kalau sebuah rumah produksi ingin memakai jasa Barrett, mereka harus merogoh kocek sampai 100 ribu pounds atau lebih dari Rp 1,65 miliar! Gaya hidup pria tambun ini pun langsung berubah. Kini ia sudah bisa bergaul bareng kalangan jet set Inggris lainnya. Ia tak lagi minder dan bisa berbicara apapun. (Persda Network/bud)
Maria Beatriz dan Ronaldo
ISTIMEWA
kehidupan pribadi ronaldo z April 1999 z
z z z z
: Menikah dengan pesepakbola wanita Brasil, Milene Domingues. Dari pernikahan tersebut lahir Ronaldo jr pada 6 April 2000 di Milan Italia. 2005 : Pacaran dengan model Brasil dan VJ MTV, Daniela Cicarelli. Cicarelli sempat hamil tapi keguguran. Mereka kemudian ber tunangan, namun tiga bulan jelang pernikahan keduanya putus. Desember 2006: Pacaran dengan supermodel Brasil, Raica Oliveira. Kehadiran Oliveira menjadi penyebab batalnya Ronaldo menikah dengan Cicarelli. April 2008 : Terlibat skandal seks dengan tiga waria di sebuah klub malam di Rio de Janeiro, Brasil. Juli 2008 : Menikah dengan Maria Beatriz Antony. Mereka dikaruniai seorang putri bernama Maria Sophia (lahir di Rio de Janeiro, 24 Desember 2008). Februari 2009 : Kembali terlibat skandal seks dengan tiga waria dan terlibat pesta kokain sehingga Beatriz ingin meninggalkannya.
semata wayangnya itu. Maria Sophia ini adalah anak kedua bagi Ronaldo. “Ia sudah berjanji padaku dan Bunda Maria tak akan melakukan hal-hal yang aneh lagi. Tapi, ia melanggar semuanya
dan aku tak bisa mentolerir lagi karena tetap akan terulang kembali, lebih baik aku pergi,” ucap Maria Beatriz saat meninggalkan rumah, awal pekan ini. (Persda Network/bud)