Edisi 3341 Tahun X

Page 1

20 Halaman Langganan: 022-7334980 SMS: 0816601002 Langganan Rp 28.000

SELASA , 23 JUNI 2009

IKLAN: 022-7334980 (Hunting) TERHITUNG hari ini, dua hari lagi Marcella Zalianty akan menghirup udara bebas. Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus) Panusunan Harahap, SH, Senin (22/6), menyampaikan putusan bahwa Marcella dijatuhi hukuman penjara enam bulan 20 hari dipotong masa tahanan. Dengan demikian, tak lama lagi Marcella bisa menghirup udara bebas karena ia sudah ditahan sejak 5 Desember 2008 alias selama enam bulan 17 hari.

Marcella Zalianty

Segera Bebas

Ibunda Nangis Histeris Halaman

18

NO. 3341 TAHUN X

REDAKSI: 022-70803888

Eka dan Arief Berpeluang Jajal MU JAKARTA, TRIBUN - Dua pemain Persib, gelandang serang Eka Ramdani dan striker Zaenal Arief, sangat berpeluang untuk menjajal kemampuan tim Manchester United, 20 Juli mendatang. Kepastian itu didasarkan pada poling SMS sementara yang digelar panitia lokal Manchester United Tour Asia 2009.

Keduanya sangat berpeluang untuk memperkuat Indonesia All Star (IAS) karena persentase dukungan terhadap keduanya sulit tergeser dari 20 pemain yang rencananya akan disiapkan pelatih IAS, Benny Dollo, untuk menghadapi Rio Ferdinand dkk.

Eka berada di nomor urut delapan dengan dukungan 4,4 persen, sedangkan Zaenal Arief berada di nomor urut 13 dengan dukungan dua persen. Jika sampai 10 Juli nanti dukungan kepada keduanya terus mengalir, Ebol dan Abo, sapaan mereka, akan menjadi pemain pertama Persib yang

dapat menjajal kemampuan para pemain The Red Devils. Keduanya sulit tergeser dari 20 pemain IAS pilihan masyarakat karena persentase pemain di bawah mereka sangat jauh, yaitu di bawah 1,5 persen. Di bawah Arief, pemain Persib yang masih berpeluang masuk

ke halaman 11

KAPANLAGI.COM

Diduga Gaji Pemain Disunat BIGS Laporkan Penyimpangan Dana Persib ke KPK BANDUNG, TRIBUN Bandung Institute Government Studies (BIGS) melaporkan sejumlah dugaan penyimpangan dana hibah dari APBD Kota Bandung, termasuk dana untuk Persib Bandung, 31 Maret lalu, ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Salah satu poin yang dilaporkan adalah dugaan adanya pemotongan gaji pemain Persib. Menurut Ketua BIGS, Dedi Haryadi, dugaan penyimpangan dana di tubuh Persib ini sudah melalui riset selama enam bulan. Sebagai bagian dari masyarakat Kota Bandung, ia mengaku berhak untuk turut melakukan pengawasan penggunaan dana yang berasal dari pajak masyarakat. Salah satunya mengenai dugaan mark up angka gaji pemain Persib. Maksudnya, kata Dedi, nilai uang kontrak para pemain kemungkinan tidak akan sama dengan jumlah uang yang diterima. “Diperkirakan

ke halaman 11

Diperkirakan nilainya hilang antara 10 hingga 20 persen, tapi memang tidak mudah untuk dibuktikan... DOKUMENTASI

DEDI HARYADI Ketua BIGS

Kalau ada potongan, sudah pasti pemain ngamuk. Buat apa saya motong gaji pemain, berani disumpah... JAJA SOETARDJA Manajer Persib

Kejari Janji Telusuri Dana Bansos BANDUNG, TRIBUN Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Jabar) M Amari memerintahkan agar Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandung menelusuri proses pemberian dana bantuan sosial (bansos) dari pemerintah.

“Jika ditemukan kejanggalan, perlu ditindaklanjuti,” kata Amari seusai acara kunjungan dan evaluasi kinerja Kejari Bandung, Senin (22/6) sore.

ke halaman 11

PERSDA NETWORK/BIAN HARNANSA

TERKAIT KORUPSI - Menteri Perhubungan di era Orde Baru Haryanto Danutirto diperiksa selama enam jam oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta terkait kasus dugaan korupsi tukar guling (ruislag) lahan kampus Akademi Ilmu Pelayaran (AIP), Senin (22/6). Dalam pemeriksaannya sebagai saksi, Haryanto dicecar 29 pertanyaan terkait proses ruislag yang diduga merugikan negara sebesar Rp 7 miliar tersebut

Tujuan Yogya Bayar Surabaya

Pengawasan Pemkab Kurang

IPHI Penyewa Terakhir Islamic Center

Bayar sewa kelolanya hanya Rp 1 juta kepada Pemkab. WAWAN, Kasi Aset Pemkab Garut DDPKAD

GARUT, TRIBUN - Kurangnya pengawasan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menjadi salah satu faktor penyebab hancurnya salah satu aset daerah Kabupaten Garut, yaitu Gedung Islamic Center. Pengawasan itu kian lemah setelah pengelolaan diserahkan kepada Ikatan Persaudaraan Haji

Tarif KA Khusus Hari Jumat dan Sabtu

BANDUNG, TRIBUN - PT Kereta Api (KA) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung menyesuaikan tarif KA saat libur panjang sekolah. Khusus untuk keberangkatan KA hari Jumat dan Sabtu, penumpang dikenai tarif terjauh. Selain itu, PT KA menyiapkan KA tambahan karena diprediksi penumpang naik 30 persen. Menurut Ka Humas PT KA Daop 2 Bandung, Bam-

ke halaman 11

PLTP WAYANG WINDU

Menerangi Jawa-Bali Selama 30 Tahun

TRIBUN JABAR/M ZEZEN ZAINAL M

ASAP - Cerobong dari PLTP Wayang Windu II mengeluarkan asap tebal saat beroperasi. PLTP ini bisa menghasilan 117 MWe listrik.

SALAH satu potensi sumber daya alam yang dimiliki Jawa Barat adalah energi panas bumi atau geotermal. Sedikitnya 6.000 megawatt potensi energi panas bumi di dalam perut bumi Parahyangan ini. Di Jabar, ada 40 lokasi potensi energi panas bumi yang tersebar di 10 kabupaten. Sementara total kapasitas Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) yang telah dikembangkan Pertamina baru mencapai 1.189 megawatt (MWe) yang tersebar di seluruh Indonesia dengan Jawa Barat

Oleh M Zezen Zainal M sebagai penghasil energi panas bumi terbesar. PLTP Wayang Windu Unit II di Desa Kertamanah, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, merupakan salah satu PLTP kebanggaan Jawa Barat. PLTP ini bahkan disebutsebut sebagai PLTP terbesar di dunia. PLTP Wayang Windu Unit II, yang memiliki kapasitas 117 Mwe, merupakan proyek lanjutan PLTP Wayang Windu Unit I yang

berkapasitas 110 MWe dan dioperasikan sejak 8 Juni 2000. Total kapasitas dari kedua PLTP tersebut, yakni 227 MWe, menjadikan PLTP ini sebagai PLTP dengan kapasitas terbesar di dunia. “PLTP ini adalah salah satu di antara 15 PLTP yang dikelola Pertamina bekerja sama dengan Star Energy. Dengan kapasitas 227 MWe, PLTP ini terbesar di dunia,” ungkap Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Purnomo Yusgiantoro, setelah

ke halaman 11

bang S Prayitno, penyesuaian tarif diberlakukan untuk sejumlah KA ke arah timur. Penyesuaian tarif sesuai dengan batas bawah dan batas atas. Bahkan tiga KA jurusan Bandung-

Surabaya, Daop 2 memberlakukan tarif khusus, yakni dikenakan tarif terjauh. Penyesuaian tarif, kata Bambang, diberlakukan

ke halaman 11


2 SELASA, 23 JUNI 2009

RUSIA

Perempuan Pemerkosa 10 Pria itu Akhirnya Ditangkap Polisi

LUAR biasa, itulah kata-kata yang patut diberikan kepadaValeria (32). Perempuan asal Kota Tambov, Rusia tersebut berhasil ditangkap polisi karena terbukti telah membius dan memperkosa 10 pria. Atas perbuatannya, Valeria kini tengah menjalani proses persidangan. Valeria dijuluki sebagai “Janda Hitam” (Black Widow) karena kesukaannya pada labalaba bahkan ia sampai mengoleksi binatang tersebut. Alumni Tambov University itu juga merupakan penggemar berat film horor.

Valeria menurut rekan-rekannya sebenarnya jarang tampil atraktif jika bepergian atau bergaul. Namun ia berubah jadi “ganas” jika mengincar pria yang disukainya. Dalam melakukan aksinya, Valeria berkenalan dengan pria yang diincarnya dan mengundang mereka datang ke apartemennya. Begitu korban tiba di rumahnya, Valeria akan memberikan minuman yang telah dicampur dengan cairan clonidine. Akibatnya, korban pun akan tertidur selama hampir 24 jam.

Setelah tertidur, wanita cantik itu akan melucuti pakaian korbannya dan memperkosa mereka. Ia bahkan mengikat alat vital korbannya dengan tali supaya bisa tetap ereksi. Semua korban Valeria akan terbangun saat telah berada di rumah sakit. Selain mengalami keracunan clonidine dan trauma alat vital, yang bisa mereka ingat hanyalah seorang wanita berambut cokelat yang memberi mereka minuman. Denis F (29) salah satu pria yang menjadi korban mengaku alat vitalnya terluka, dan lebih

buruk lagi ia putus dengan tunangannya. “Dia (Denis) telah menemukan pelacur yang sesuai, biar saja dia berbuat sesuka hati dengan perempuan itu. Saya sudah putus dengannya,” tegas tunangan Denis yang menolak disebut nama di Rumah Sakit Tambov, seperti dilansir Pravda, Minggu (20/6) Nasib serupa dialami Artyom Z (32), ia datang ke apartemen Valeria setelah mereka berkenalan beberapa hari sebelumnya. Artyom bahkan bermaksud bercinta habishabisan dan ia telah sesumbar

kepada sahabatnya. Namun esok harinya Artyom terbangun di ranjang rumah sakit dengan alat vital yang bengkak. Cerita dari 10 pria yang diperkosa itu hampir sama. Namun dari kesepuluh orang tersebut hanya satu orang yang tidak mengisi formulir pengaduan pemerkosaan kepada polisi. “Ini pengalaman luar biasa. Saya suka perempuan hot, namun saya lebih suka dia tidak memberi clonidine lagi,” ujar pria yang menolak disebut namanya itu. (dtc/pravda.ru/ life.ru)

Antasari Hanya Minta Cek Nomor Ponsel PERSDANETWORK/BIAN HARNANSA

BANTAH KORUPSI - Hakim memperlihatkan foto Resko, saksi kunci kepada anggota DPR Jhonny Allen Marbun (kanan), politisi Partai Demokrat ini membantah terlibat kasus suap pembangunan dermaga di Indonesia Timur saat bersaksi di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (22/6).

Tingkat Lulus Swasta Lebih Tinggi JAKARTA, TRIBUN - Hasil ujian nasional (UN) tahun 2009 mengalami kenaikan. Tingkat kelulusan siswa baik dari SMP, MTS,SMA,SMK hingga MA mengalami kenaikan sekitar dua persen. Demikian disampaikan Ketua Badan Standar Nasional Pendidikan (BNSP) Mungin Eddy Prabowo, Ketua Pelaksana UN yang juga anggota BNSP Djemari Mardapi, dan Ketua Pusat Penilaian Pendidikan (Kapuspendik) Burhanudin Tola dalam jumpa pers di Departemen Pendidikan Nasional. “Secara nasional, persentase kelulusan UN alami kenaikan,” tegas Mungin. Dijelaskan Mungin, pada tahun 2009 ini BNSP merubah sistem kelulusan UN. Peserta UN dinyatakan lulus memenuhi standar kelulusan jika memiliki rata-rata minimal 5,50 untuk seluruh mata pelajaran yang diujikan, dengan nilai 4,00 untuk paling banyak dua mata pelajaran dan minimal 4,25 untuk mata pelajaran lainnya. Dan khusus untuk SMK, nilai uji kompetensi minimum 7,00.

Mungin menjelaskan, tingkat kelulusan siswa sekolah swasta lebih tingi dari sekolah negeri. “Untuk SMA Negeri sebesar 91,36 persen dan swasta 95,14 persen,” tegas Mungin. Sedangkan SMP negeri 94,66 persen dan SMP swasta 95,32 persen. “Kita tidak tahu penyebabnya apa,” ujarnya. Selain harus lulus UN, ada tiga komponen lagi yang harus dipenuhi peserta didik yang penilaiannya dilakukan oleh guru atau sekolah masing-masing. Yakni menyelesaikan seluruh program pembelajaran, memperoleh nilai baik pada seluruh mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian, estetika dan jasmani,olah raga dan kesehatan. Serta lulus ujian sekolah untuk mata pelajaran ilmu pengetahuan dan tekhnologi. Terhadap siswa yang tidak lulus UN, Mungin menjelaskan ada dua cara yang bisa dilakukan. Yakni mengulang ujian nasional pada tahun depan. Atau menjadi peserta program kesetaraan yang ujian nasionalnya akan dilakukan pada akhir Juni ini. (Persda Network/yls)

Kelulusan Peserta Ujian Nasional Peserta Persen Rerata Nilai

SMP/MTS 2008 2009 3.281.939 3.437.117 92,76 % 94,82% 6,87 7,33

SMA/MA 2008 2009 1.438.669 1.517.013 91,32% 93,74 % 7,21 7,25

SMK 2008 692.151 92,58 % 7,10

2009 706.832 93,58% 7,44

SUMBER:

DEPDIKNAS

JAKARTA, TRIBUN - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Antasari Azhar membantah memerintahkan kepada tim teknologi informasi (TI) KPK untuk menyadap telepon seluler (ponsel) Direktur PT Putra Rajawali Banjaran (PRB) Nasrudin Zulkarnaen (alm) dan Rani Juliani. Antasari hanya meminta tim TI KPK mengecek dua nomor ponsel yang terkait dengan teror yang diterima istrinya, Ida Laksmiwati. “Jadi, menurut Pak Antasari tadi kepada penyidik, tidak pernah perintahkan baik secara lisan maupun tulisan untuk menyadap nomor tersebut,” kata pengacara Antasari, Maqdir Ismail, seusai mendampingi pemeriksaan Antasari di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (22/6). Maqdir tidak membantah saat ditanyakan apakah dua nomor ponsel yang diminta dicek oleh Antasari adalah

nomor Nasrudin dan Rani. “Kan itu bisa dilihat. KPK kan punya alatnya,” kata Maqdir saat ditanya dari mana KPK tahu dua nomor itu adalah nomor Nasrudin dan Rani. Di Kantor KPK, Wakil Ketua KPK Bibit Samad Riyanto bersama tiga pimpinan KPK lainnya, Haryono Umar, Chandra Hamzah, dan M Jasin, menggelar jumpa pers untuk meluruskan isu penyadapan nomor telepon yang diduga milik Rani dan Nasrudin. “Penyadapan yang kami lakukan dalam rangka penegakan hukum. Kami melakukan penyadapan dari nomor ke nomor sesuai perintah UU Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK. Penyadapan yang dilakukan kemarin tidak bertentangan dengan tujuan pengusutan kasus korupsi. Jadi, tidak ada pelanggaran kode etik dalam hal tersebut,” kata Bibit. Chandra M Hamzah menjelaskan, Antasari me-

mang meminta dirinya memantau nomor-nomor yang meneror istrinya, Ida Laksmiwati. “Januari lalu, Pak Ketua menyampaikan kepada saya bahwa istrinya dihampiri oleh seorang laki-laki yang mengeluarkan nada ancaman agar Pak Ketua tidak membongkar kasus korupsi,” kata Chandra. Antasari lalu memberikan beberapa nomor ponsel yang mengancam istrinya kepada penyidik KPK untuk dipantau. Nama pemilik nomor telepon seluler tidak diberitahukan. Dari nomor-nomor yang disadap itu, menurut polisi, ada nomor telepon Rani dan Nasrudin. Namun hal itu dibantah Chandra. “Setelah dilakukan pemantauan, maka dicari tahu siapa saja pemilik nomor-nomor ponsel itu dan tidak ada satu pun yang atas nama Rani ataupun Nasrudin,” tegas Chandra. (Persda Network/cr1/ cw6/dtc)

Nazwita Kini Dilindungi LPSK JAKARTA, TRIBUN-Nazwita Indra (50) menunjukkan raut wajah tegar. Berjalan sembari menenteng dua tas, ibu satu anak itu diikuti seorang remaja yang menggendong tas ukuran besar. Begitulah Nazwita dan putranya Mas Agung Baharsyah (16) saat mendatangi kantor Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) di Gedung Perintis Kemerdakaan, Jakarta, Senin (22/6). Karena merasa jiwanya terancam, Nazwita meminta perlindungan LPSK. Permohonan itu pun dikabulkan. Nazwita dan Agung kini menghuni rumah perlindungan LPSK. Selama berada di bawah perlindungan LPSK, perempuan kelahiran Padang 4 September 1959 dan putranya, Agung dilarang berhubungan dengan pihak luar. Termasuk

menghubungi atau dihubungi keluarganya sendiri. Nazwita untuk sementara tidak akan bekerja sebagai PNS di Kejaksaan Agung, sedangkan Agung tidak bisa sekolah. “Ibu Nazwita hanya bisa berhubungan dengan keluarganya kalau ada keadaan yang sangat darurat saja,” ungkap Aldhifari, salah satu kuasa hukum Nazwita, kepada Persda Network, Senin (22/6). Staf ahli bidang perlindungan LPSK, Lamria menyebutkan Nazwita memilih jenis perlindungan seperti diatur pasal 5 ayat (1) huruf a UU No13/2006 tentang Perlindungan Saksi. Nazwita menjadi korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga yang dilakukan suaminya, Poedji Raharjo, jaksa senior di Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. (Persda Network/ mun)

Kita melakukan penyadapan dari nomor ke nomor sesuai perintah UU Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK. BIBIT SAMAD RIYANTO Wakil Ketua KPK


3 SELASA, 23 JUNI 2009

JAKARTA

BANDUNG

November Garuda Terbangi Eropa Meski pelarangan terbang maskapai Indonesia ke wilayah Eropa kemungkinan besar akan dicabut pada pertengahan Juli nanti, Maskapai penerbangan Garuda Indonesia tidak bisa serta merta langsung terbang ke benua tersebut. Setidaknya Garuda harus mempersiapkan dulu segala hal untuk keperluan penerbangan ke sana. Direktur Niaga Garuda, Agus Priyanto mengatakan, butuh waktu sedikitnya empat bulan setelah pencabutan embargo penerbangan itu atau sekitar November. “Tidak mungkin kita bisa langsung terbang ke Eropa, karena kita butuh waktu

untuk mempersiapkannya dulu,” kata Agus. Meski demikian, tandasnya, bila penerbangan Indonesia sudah tak masuk dalam daftar hitam Uni Eropa, terbang ke sana sudah menjadi keniscayaan bagi Garuda. Paling tidak negeri Belanda telah menjadi sasaran utama perusahaan penerbangan pelat merah tersebut, katanya. Ibukota Belanda yaitu Amsterdam, telah lama diterbangi oleh Garuda. Rute tersebut ditutup beberapa tahun lalu. Namun akan dibuka lagi setelah embargo dicabut. Sebelumnya, Departemen Perhubungan mengusulkan

Telkom Agresif Pasarkan Flexi

jalur cepat kepada UE untuk memperbolehkan empat maskapai nasional agar bisa masuk ke wilayah UE. Maskapai tersebut terdiri dari dua maskapai berjadwal penumpang yaitu Garuda dan Mandala Air serta dua maskapai kargo yaitu Premi Air dan Airfast. Meskipun Mandala menjadi salah satu yang diusulkan dipastikan tidak akan membuka rute ke Eropa dalam waktu dekat. Pihak perusahaan mengakui kalau Mandala masih akan memfokuskan mengembangkan bisnis di penerbangan domestik dahulu. (PersdaNetwork/ewa)

FLEXI mengubah positioningnya untuk berkompetisi melayani pelanggan CDMA. Dengan mengubah positioning dari “Bukan Telepon Biasa” menjadi “Competitive with Value”, Flexi akan tetap memberi tarif kompetitif sembari memberikan nilai pada produk dan pelanggannya. Vice President Public and Marketing Communication Telkom, Eddy Kurnia, mengatakan, Flexi saat ini menjadi pemimpin pasar di segmen fixed wireless access (FWA) dengan market share mencapai 59 persen (dari total industri 22

juta). Pelanggan Flexi hingga akhir Mei 2009 lalu mencapai 13 juta pelanggan. “Melalui kampanye ‘Dunia Dahsyat Flexi’ seperti pada Indonesia Cellular Show 2009, kami berharap bisa melipatgandakan pelanggan Flexi,” kata Eddy Kurnia, dalam rilisnya yang diterima baru-baru ini. Ia menambahkan, pihaknya terus mendapat respon positif dari pasar karena konsisten menerapkan tarif murah dan konten serta fitur beragam. Sejak terpilih sebagai The Best Operator CDMA pada ajang Indonesia Cellular Award 2009 (ICA 2009), 14 Juni 2009 lalu,

manajemenPT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan semakin agresif memasarkan layanan Flexi. Flexi dinilai Dewan Juri sebagai produk yang inovatif dengan pertumbuhan pelanggan tinggi, tarif murah, berkinerja tinggi, dan mampu memberikan layanan pelanggan yang prima. Predikat sebagai The Best Operator CDMA membuat Telkom semakin percaya diri untuk memenangkan kompetisi. “Sebagai The Best Operator CDMA, Telkom akan semakin agresif dan all out memuaskan pelanggan,” ujarnya. (mba)

Pegadaian Naikkan Target BANDUNG, TRIBUN- Perum Pegadaian Kantor Wilayah Bandung meningkatkan target omzet selama musim liburan sekolah hingga memasuki masa tahun ajaran baru nanti. Kenaikan target omzet 20 persen dari bulan sebelumnya. Manajer Operasi dan Pemasaran Perum Pegadaian Kanwil Bandung, Agus Helmi mengatakan, permintaan kredit selalu melonjak setiap tahunnya menjelang masa libur sekolah. “Kami mencatat kenaikan omzet sekitar 10 persen sampai 20 persen pada saat liburan tahun lalu,” kata Agus di kantornya, Senin (22/6) Permintaan gadai diperkirakan mulai meningkat pada awal bulan depan, dengan pertimbangan sebagian besar sekolah di Jabar telah masuk masa libur. Perum Pegadaian rata-rata menyalurkan kredit sekitar Rp 250 miliar per bulan pada waktu normal. Se-

mentara pada masa libur biasanya merupakan periode di mana pegadaian mengalami peningkatan. Pengamatan Tribun di beberapa kantor pegadaian memang cenderung masih sepi namun pada masa menjelang masuk sekolah, pegadaian biasanya mengalami lonjakan nasabah yang menggadaikan barang. Hal itu dilakukan untuk menutupi kebutuhan uang kas cepat dari para orang tua untuk kebutuhan sekolah anak-anaknya. Pegadaian telah menyiapkan dana yang lebih besar untuk mengantisipasi lonjakan permintaan kredit sepanjang musim libur sekolah ini. Namun Agus tidak menyebutkan berapa dana yang telah dipersiapkan untuk menghadapi lonjakan tersebut. “Kami siap dana berapa pun sesuai dengan permintaan gadai,” katanya. Sebagian besar barang jaminan gadai sepanjang mu-

sim libur merupakan emas perhiasan. Kemungkinan emas perhiasan mencapai 80 persen. Rasio NPL atau tingkat lelang barang jaminan Perum Pegadaian Bandung masih berkisar di bawah 1,5 persen hingga saat ini. Rendahnya tingkat lelang juga terdorong oleh momentum memasuki bulan Ramadan dan Idulfitri. Pada masa itu, katanya, sebagian besar debitur memilih melunasi kredit menjelang Lebaran karena sudah menerima tunjangan hari raya. (mba)

NAIK SAAT LIBUR Target kenaikan selama libur --------- 20 persen Mayoritas barang gadai selama libur ----- emas (80 persen) Rata-rata omzet per bulan --------- Rp 250 M Target omzet 2009 -------- Rp 3,2 T Jumlah Unit Pelayanan di Jabar ----- 147 Gerai

TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA

DUA NOMOR - Seorang model memperlihatkan kartu perdana "Fren Duo" dengan kombinasi dua nomor dalam satu kartu saat peluncurannya di Bandung, Senin (22/6). Dengan promo ini diitargetkan bertambah 200 ribu pelanggan untuk wilayah Jawa Barat.

Game Online Makin Ramai Saat Liburan SALAH satu usaha yang meningkat di musim libur sekolah saat ini adalah usaha game center. Beberapa tempat game online yang berada di Bandung kian ramai dikunjungi. Penghobi game dari kalangan anakanak. remaja hingga dewasa semakin banyak yang berpetualang dalam dunia maya. Di Bandung banyak sekali arena tempat bermain game online, seperti di daerah Dipatiukur, Tubagus Ismail, Dago, Taman Sari. Di tiap sekat komputer para gemer terlihat cekatan. Jari-jari tangan kaTRIBUN JABAR/MUHAMMAD BARIR nannya luwes menggerakGAME ONLINE- Seorang anak sedang bermain game online gerakkan mouse sambil jari-jari di area Game Center PT Lintasartha Danawa Bandung. Saat di tangan kirinya menekan liburan ini pengunjung game center mengalami peningkatan. tombol-tombol keyboard kom-

puter. Para gemers tersebut kuat berjam-jam di depan monitor merasakan sensasi game dan menyusuri lorong-lorong visual yang ditampilkan. Moncong senjata sesekali meletupkan tembakan ketika gambar lawannya muncul dari balik gedung yang nampak pada monitor menyerupai sebuah piramida. Suasana ruangan penuh antara hingar bingar suara berbagai game berbeda yang sedang dimainkan. Dentuman suara keras bercampur latar musik. “Saat liburan ramai sekali. Ketika bukan liburan sekolah pun game center biasanya selalu ramai, apalagi pada saat liburan sekolah seperti sekarang ini.

Pengunjung semakin banyak yang datang bermain game. Per hari, perputaran orang yang datang bisa lebih dari seratus orang,” kata Andrian, operator salah satu game center yang ada di daerah Kebon Jati. Di game center tempatnya bekerja terdapat sekitar 24 komputer dan pengunjungnya pun cukup ramai. Sewa untuk tiap unit komputer per jam seharga Rp 2.500 per jam. Selain per jam ada juga paket per 3 jam dimana tarifnya Rp 6.000 per paket 3 jam. Pengunjung bisa memilih aneka game yang disediakan. Seperti Counter-Strike, Left 4 Dead, Team Fortress 2, Hal Life, dan lain-lain. “Game yang

sekarang lagi ramai di antaranya adalah Game Lineage,” katanya. Pengelola game center lain, Reza mengatakan ia sudah lebih dari lima tahun mengelola usaha game center. Ia menyediakan sekitar 60 unit komputer yang terkoneksi dalam jarigan internet. Pengunjungnya pun terus bertambah. Seorang remaja penggemar game online bernama Yogi Erawan mengatakan, bermain game online cukup mengasyikkan. Terutama saat liburan seperti sekarang di mana jumlah pemain yang bergabung secara online semakin banyak. Untuk bermain game on line biasanya dalam sehari ia meng-

habiskan sekitar Rp 30 ribu. Ia mengatakan kadang bermain game online bisa lupa waktu, ada beberapa yang sampai ber hari-hari lebih berada di game center. Di sela acara peluncuran layanan content games PT Aplikanusa Lintasarta di Jalan Ciungwanara Bandung, pekan lalu, Arief Rohman Yulianto yang merupakan Dirut PT Lintas Media Danawa, perusahaan penyedia jasa e-solution mengatakan, dukungan infrastrukur internet yang semakin baik akan sangat membantu berkembangnya game center. “Gamers itu jumlahnya jutaan, itu potensi pasar yang cukup besar,” katanya. (muhammad barir)

Sekolah Unggulan


4 SELASA, 23 JUNI 2009

Setelah Rencana Pabrik di Pati Gagal Bebaskan Lahan

SG Pindahkan Pabrik ke Tuban

JAKARTA - Setelah mendapat tentangan keras masyarakat setempat, PT Semen Gresik Tbk (SG) akhirnya mengisyaratkan pembatalan pembangunan pabrik baru di Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Investasi untuk pabrik baru di Pati selanjutnya akan dialihkan ke Tuban di Jawa Timur. Isyarat memindahkan pabrik baru di Tuban dikemukakan Direktur Utama SG Tbk, Dwi Soetjipto, Senin (22/6) di sela acara penandatanganan kerjasama kredit sindikasi perbankan untuk pabrik baru Semen Tonasa. Dwi menyebutkan, untuk pabrik baru di Tuban tersebut pihaknya telah menyiapkan dana Rp 3,5 triliun untuk pabrik dengan kapasitas produksi 2,5 juta ton per tahun. “Kita sudah fix akan dibangun di Tuban,” kata Dwi Soetjipto. SG sebelumnya memang akan membangun pabrik baru di Pati untuk menambah kapasitas produksi semennya untuk mengantisipasi naiknya permintaan semen di pasar nasional dan ekspor di masa datang. Namun, rencana itu mendapat perla-

wanan keras dari warga sekitar calon lokasi pabrik dengan dukungan sejumlah lembaga swadaya masyarakat (LSM). Akibatnya, SG kesulitan melakukan pembebasan lahan. Proses pembebasan lahan yang berlarut-larut bisa membuat target penyelesaian pembangunan pabrik menjadi mundur dari target semula, selesai di 2011. “Sampai saat ini belum ada daerah yang bisa dibebaskan di sekitar wilayah Pati. Padahal, menurut jadwal seharusnya sudah jalan,” sebut Dwi. Dia menambahkan, karena pembangunan pabrik baru tersebut sudah menjadi program perseroan dan sudah memiliki jadwal, maka pembangunan pabrik harus tetap direalisasikan meski harus direlokasi dari Pati ke Tuban. “Kita kan sudah punya jadwal kapan pabrik ini harus selesai, jadi harus tetap kita jalankan,” jelasnya. Nilai investasi pabrik tersebut diperkirakan Rp 3,5 triliun. Pendanaannya akan seluruhnya menggunakan kas internal. Selain dari kas internal, pembangunan pabrik baru

juga akan memanfaatkan pinjaman dari Bank Mandiri senilai Rp 2,9 triliun. “Fasilitas pinjaman bisa kita gunakan untuk investasi lainnya nanti, tapi sekarang belum kita tentukan,” imbuhnya. Direktur Utama Bank Mandiri Agus Martowardojo kemarin menyatakan, pihaknya menyiapkan pinjaman kredit untuk Semen Gresik Group Rp 6,4 triliun. Sebanyak Rp 3,55 kredit untuk pembangunan pabrik Semen Tonasa di Sulawesi Selatan. “Apakah sisanya Rp 2,9 triliun nanti akan digunakan SG sendiri, masih dalam tahap pengkajian,” sebut Agus. Dwi Soetjipto menambahkan, untuk pabrik baru di Tuban, SG telah menyiapkan lokasi dan persiapan konstruksi. Proses pembuatan desain konstruksi pabrik butuh waktu 3 sampai 4 bulan disusul pelaksanaan konstruksi yang dimulai tahun ini juga. Meski sudah memutuskan untuk relokasi, Dwi menegaskan pihaknya masih mengupayakan bisa meneruskan pembangunan pabrik baru di Pati. Terlebih, permintaan semen di pasar domestik cukup tinggi. (Persda Network/fin/ol)

KOMPAS IMAGE

PABRIK BARU- Pekerja tengah menyelesaikan proyek pembangunan apartemen mewah Gandaria City di Jakarta Selatan baru-baru ini. Untuk mengantisipasi lonjakan kebutuhan semen nasional PT Semen Gresik Tbk (SG) serius melanjutkan rencana pembangunan pabrik baru untuk menambah kapasitas produksinya. Namun SG memutuskan memindahkan pabrik tersebut dari rencana semula di Kabupaten Pati, Jawa Tengah ke Tuban di Jawa Timur.

Sekolah Unggulan


5 SELASA, 23 JUNI 2009

sorot

Panjang tulisan maksimum 4.000 karakter. Materi dikirim via e-mail opini@tribunjabar.co.id, tribunjabar@yahoo.com, atau kirim langsung ke redaksi Tribun Jabar di Jalan Malabar No 5 Bandung menggunakan CD atau disket. Sertakan foto diri, fotokopi identitas yang masih berlaku, dan nomor telepon yang bisa dihubungi.

Aturan Permainan

KARUT-marut yang terjadi dalam segala aspek kehidupan di tanah air saat ini lebih disebabkan tidak dipakainya aturan permainan yang ada. Padahal, dalam setiap aspek kehidupan selalu ada aturan main yang mestinya jadi rambu dan ditaati. Celakanya, yang terjadi justru DOKUMENTASI lebih banyak yang memainkan DENI AHMAD FAJAR aturan dibanding mereka yang Wartawan Tribun bermain menurut aturan. Itulah catatan pencipta sekaligus pendiri olahraga tarung drajat, H Ahmad Drajat alias Aa Boxer. Aa Boxer, yang juga Kepala Satpol Pamong Praja Jawa Barat, menambahkan, pelanggaran atas aturan permainan ini justru dilakukan mereka yang melek soal hukum atau aturan. Aa menunjuk banyak pejabat yang terbukti menyalahgunakan jabatannya. Banyak pejabat yang lebih suka dilayani. Padahal pejabat pemerintah, seperti diingatkan Aa Boxer, tugasnya melayani (masyarakat). Kondisi menyedihkan seperti ini, dalam penilaian Aa Boxer, bukan karena si pejabat bodoh. “Lihat saja, banyak pejabat yang gelar pendidikannya berderet. Gelar bisa saja menunjukkan seseorang sebagai pribadi yang cerdas. Namun ketika si cerdik pandai masih juga melanggar aturan main, itu karena kecerdasan tidak dibarengi kesadaran dan kesantunan,” tutur sang guru tarung drajat ini. “Bila pejabat sadar akan tugas dan kewajibannya untuk melayani masyarakat dengan santun, Insya Allah tidak akan ada peraturan yang dipermainkan,” tandas Aa Boxer. Catatan yang saya tulis ini diambil dari obrolan dengan Aa Boxer, Senin siang kemarin. Bagi saya, ngobrol dengan Aa Boxer selalu menarik selain aya pulungeunana. Menarik karena sosok yang satu ini selalu terbuka dan tanpa tedeng aling-aling, bahkan soal masih banyak pejabat yang tidak sadar atas kewajibannya melayani masyarakat, termasuk di lingkungan Pemerintahan Provinsi Jabar tempat Aa selama ini membaktikan diri. Kalau Aa berani bicara terbuka, lugas, dan tanpa tedeng aling-aling tentang segala karutmarut yang terjadi saat ini, bukan karena lelaki yang pernah menekuni sepak bola ini akan pensiun pada Agustus mendatang. Tapi, seperti diakuinya, ia mencoba bicara terbuka tanpa harus ada yang ditutupi. Walaupun dengan cara itu, Aa Boxer secara sadar telah melakukan otokritik. Dan saya percaya, Aa Boxer tidak sendiri. Maka tidak ada salahnya bila kita berharap banyak pejabat yang cerdas, santun, dan sadar akan tugas dan kewajibannya. Bila itu yang tercipta, tidak akan ada lagi yang memainkan peraturan. Dan karut-marut pun berakhir. Cag! (*)

Pemkot Targetkan RTH 30 Persen Mungkinkah Terwujud WALI Kota Bandung Dada Rosada terus berupaya mengejar target 30 persen ruang terbuka hijau (RTH) dengan cara membuka lahan hijau dan menanam pohon. Untuk memenuhi target itu selain menanam pohon di berbagai lahan kosong juga membuat RTH di lahan bekas TPA Pasir Impun dan Cicabe. “Jika dengan tambahan Pasir Impun dan Cicabe masih belum mencapai target 30 persen, harus membuka lahan baru di gedung-gedung yang tidak terpakai,” ujar Dada di Tegallega, Senin (15/6). Menurut Anda mungkinkah hal tersebut terwujud? Berikan komentar dan saran singkat Anda melalui SMS ke

08157 3000 100 Wali Kota Bandung akan memberikan penjelasan melalui Hotline Public Service khusus pada Minggu (28/6)

Menjawab Pertanyaan

dengan Pertanyaan SEPTIARDI PRASETYO Guru Madrasah Ibtidaiyah At Taufiq Kota Bandung

SEORANG siswa bertanya, “Mengapa matahari berwarna merah saat terbit di ufuk timur?” Menanggapi pertanyaan ini atau pertanyaan lainnya, seorang guru akan berusaha meramu sebuah jawaban yang paling mudah dipahami oleh siswanya. Pertanyaan yang dijawab secara akurat, cepat, dan singkat seringkali menjadi opsi pertama saat pembelajaran berlangsung. Menjawab pertanyaan secara akurat akan menghindarkan siswa dari miskonsepsi dalam memahami jawaban. Sebab, keakuratan sebuah jawaban ditentukan bukan oleh contentnya saja, melainkan berkaitan juga dengan metode penyampaian dan isi jawaban yang sesuai dengan tingkat berpikir anak. Oleh karena itu, ketika siswa sekolah dasar(SD) mengajukan sebuah pertanyaan seperti di atas, kita tidak bisa menjawabnya, “Karena panjang gelombang sinar matahari yang sampai ke mata kita lebih besar dibandingkan ketika matahari tepat di atas kepala kita!” Jelas jawaban seperti ini tidak sesuai dengan tingkat berpikir siswa SD karena mereka belum bisa memahami konsep-konsep yang bersifat abstrak. Selain tingginya tingkat akurasi sebuah jawaban, kecepatan dalam merespons sebuah pelajaran selalu menjadi pilihan utama saat pelajaran di kelas sehingga secara langsung akan meningkatkan efektivitas pembelajaran secara keseluruhan. Semakin cepat solusi diberikan, akan semakin cepat tercapainya tujuan-tujuan pembelajaran. Namun, merespon sebuah pertanyaan secara

akurat, cepat, dan singkat menyisakan beberapa permasalahan yang harus menjadi perhatian para guru. Pertama, siswa akan terbiasa disuapi oleh jawaban-jawaban instan tanpa ada keinginan dan usaha dari mereka untuk secara mandiri menggali dan menemukan jawabannya. Dengan demikian, pembelajaran di kelas hanya bersifat teacher center, yaitu pembelajaran yang memosisikan guru sebagai satu-satunya sumber ilmu pengetahuan di kelas. Kedua, pembelajaran di kelas hanya bersifat transfer pengetahuan. Di kelas, guru berperan sebagai penyampai materi pembelajaran dan siswa berperan sebagai penerima segala jenis pengetahuan yang diterimanya. Tidak heran bila aktivitas siswa hanya seputar mendengarkan, menuliskan, dan menghafalkan informasi-informasi yang disampaikan kepadanya. Tanpa disertai upaya dalam mengarahkan mereka pada suatu aktivitas ilmiah yang melibatkan kompetensi psikomotor dan kompetensi afektif untuk menemukan sebuah jawaban. Ketiga, minimnya pemanfaatan media pembelajaran saat kegiatan belajar mengajar (KBM) di kelas. Merespons pertanyaan dengan jawaban instan akan mengurangi bahkan menghilangkan peran media pembelajaran saat KBM. Media pembelajaran dapat digunakan untuk mendemonstrasikan sebuah fenomena atau membuktikan kebenaran suatu konsep. Setiap konsep, teori, atau hukum yang berlaku dalam ilmu pengetahuan seyogianya dapat dijelaskan mela-

lui kegiatan yang melibatkan baik audio maupun visual. Dan ini hanya bisa dilakukandengan memanfaatkan media pembelajaran yang tersedia di sekolah. Keempat, siswa kurang termotivasi untuk mengaktualisasikan pengetahuan yang dimilikinya. Hal ini terjadi karena siswa merasa dapat menanyakan pengetahuan apa saja saat belajar di kelas. Dan mereka dapat memperolehnya secara instan sehingga mereka merasa tidak perlu repotrepot mempelajari buku, majalah, koran, atau browsing internet untuk mencapai sebuah pemahaman. Kelima, siswa menjadi kurang kritis dalam menyikapi pengetahuan yang diberikan kepadanya. Mereka merasa pengetahuan yang dimilikiya sudah final dan mutlak kebenarannya tanpa perlu mempertanyakan kembali ilmu yang telah diberikan gurunya melalui kegiatan ilmiah seperti demonstrasi atau percobaan. Merespons sebuah pertanyaan tidak harus berupa jawaban langsung, tapi guru dapat menggunakan pertanyaan lainnya yang lebih mendekatkan siswa pada jawaban yang sebenarnya. Seperti seorang siswa yang meminta seekor ikan tapi guru memberinya pancingan. Untuk melakukannya, diperlukan kepiawaian guru menyusun berbagai pertanyaan yang dapat merangsang siswa untuk mau bertanya lagi dan berusaha menemukan jawabannya sendiri. Jadi, setiap pertanyaan kepada siswa harus mampu menggugah rasa ingin tahunya terhadap jawaban. Merespons pertanyaan dengan pertanyaan memberikan beberapa keuntungan. Pertama, melatih kemandirian siswa memperoleh jawaban dari sebuah pertanyaan. Di sini, siswa dituntut mampu mencari, mengumpulkan, dan menyimpulkan berbagai informasi yang diperolehnya dari membaca ber-

Hati-Hati dengan Dana Hibah PEMBERIAN hibah oleh Pemerintah Daerah seharusnya tidak begitu saja diterima masyarakat. Dana pemberian hibah perlu dicermati sumbernya berasal dari mana. Jangan sampai merugikan masyarakat itu sendiri seperti pemberian hibah menggunakan dana bagi hasil pajak. Pendapatan hibah adalah pendapatan berasal dari badan/lembaga dalam negeri atau perseorangan, pemerintah negara asing, badan/ lembaga asing, badan/lembaga internasional baik dalam bentuk devisa, rupiah, barang, dan/atau jasa, termasuk tenaga ahli, dan pelatihan yang tidak mengikat dan tidak perlu dibayar kembali. Belanja Hibah adalah Pemerintah

dalam bentuk uang/barang atau jasa kepada pemerintah atau pemerintai lainnya, perusahaan daerah, dan organisasi kemasyarakatan. Tujuan belanja hibah meningkatkan fungsi pemerintahan, menunjang penyedian pelayanan dasar umum, peningkatan kemampuan sumberdaya manusia, penyiapan rancangan pemba ngunan, pelestarian sumber daya alam, lingkungan hidup, dan budaya, mendukung pengembangan riset, bantuan kemanusian. Jadi kalau belanja hibah digunakan untuk membayar gaji orang jelas penyimpangan. Wali Kota harus tanggap masalah ini sesuai dengan program antikorupsi. 081320704xxx

Hak Jawab Sekretariat DPRD Kota Bandung MEMBACA Tribun Jabar edisi Jumat 19 Juni 2009, halaman satu mengenai Dana Program Optimalisasi Kinerja Anggota DPRD Kota Bandung, perlu kami sampaikan hal-hal sebagai berikut: 1. Bahwa tanggal 18 Juni 2009 kami dihubungi melalui telepon oleh wartawan Tribun bernama Sonny kaitannya dengan berita termaksud, berhubung kami sedang berada di luar kantor disepakati akan mengadakan konfirmasi pada Jumat 19 Juni 2009. 2. Berita tersebut dimuat pada

hari Jumat 19 Juni 2009, tanpa dikonfirmasikan terlebih dahulu. 3. Dengan dimuatnya berita tersebut membuat opini publik yang menyebabkan seseorang dan kelompok disudutkan dan difitnah dengan vonis sebelum pengadilan dan mengabaikan azas praduga tidak bersalah. Demikian untuk menjadi perhatian dan bahan seperlunya, atas segala perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Drs H Ebet Hidayat Msi, Sekretaris DPRD Kota Bandung

bagai sumber untuk memperoleh sebuah pemahaman. Dengan demikian, pembelajaran di kelas bukan lagi menempatkan siswa sebagai objek yang harus disuapi dengan berbagai macam ilmu pengetahuan, melainkan kini siswa adalah subjek dalam pembelajaran Siswalah yang aktif dalam proses pembelajaran, sedangkan guru berperan sebagai fasilitator yang aktif dalam menjembatani siswa dengan tujuan-tujuan pembelajaran yang hendak dicapai sehingga pembelajaran tidak berpusat kepada guru, tapi siswalah yang jadi pusat pembelajaran. Kedua, mengoptimalkan tiga aspek kompetensi fundamental yang dimiliki siswa. Pembelajaran yang berpusat pada siswa akan menuntut mereka untuk aktif terlibat kegiatan-kegiatan ilmiah di kelas. Pembelajaran di kelas tidak sekadar aktivitas mempertajam pemahaman aspek kognitif, tapi kemampuan aspek psikomotor dan afektif mereka pun akan lebih tergali. Hal ini memerlukan kepiawaian dari para guru

Kapan Hansip Diberi Kadeudeuh KANG Dada Alhamdulillah RT sareng RW mah parantos kenging dana kadeudeuh ari abdi hansip iraha? 02292226xxx

Waktu Parkir Dilebihi Satu Jam SAYA adalah pengguna rutin lahan parkir di area mall ITC Kebon Kalapa sering merasa dikecewakan oleh petugas penerima pembayaran karcis yg selalu meminta uang parkir rata-rata waktunya dilebihi mencapai 1 jam dengan tambahan pembayaran Rp 1.000, tetapi setelah diminta kertas print out-nya mereka selalu berdalih alatnya rusak kena petir. Mohon pihak management segera menindak petugas tersebut,terima kasih Dadang, Jl Rancajigang Majalaya, 085220997xxx

Pejuang Paham Neolib KAMI salut oleh kang Dada yang sudah mampu mewujudkan kota Bandung menjadi kota jasa dan wisata belanja dengan memperbanyak pembangunan mal dan pasarpasar modern, teruskan kang biar saja pedagang kecil menderita juga, bila perlu dihabisi, biar akang teratat dalam sejarah sebagai pejuang paham Neolib di Indonesia. Nuhun. Ahmad Ependi, Jl Pasirjati Ujungberung Bandung, 085320085xxx

Takut Geng Motor KANG Dada kumaha damang , abdi teh upami uih damel wengi teh sok

dalam menyusun rencana program pembelajaran (RPP) yang memungkinkan hal itu terjadi. Ketiga, meningkatkan rasa ingin tahu siswa terhadap ilmu pengetahuan. Merespons pertanyaan dengan pertanyaan akan menyadarkan mereka bahwa di balik pertanyaan yang mereka ajukan ternyata ada pertanyaan lainnya yang sama menariknya dengan pertanyaan mereka. Contoh, pertanyaan siswa tentang matahari yang berwarna merah sesaat ketika terbit. Guru dapat bertanya kembali, “Bagaimana dengan warna matahari ketika terbenam?” atau, “Bagaimana dengan warna bulan ketika terbit dan terbenam, apakah sama dengan warna matahari saat terbit dan terbenam?” Pertanyaanpertanyaan seperti ini selain memotivasi rasa ingin tahu siswa terhadap ilmu pegetahuan juga memperluas konteks pemahaman yang akan dimiliki siswa. Keempat, mempertajam daya kritis siswa dalam menuntut ilmu pengetahuan disekolah. Siswa selalu merasa tidak puas dengan setiap jawaban yang diperolehnya. Sebab, mereka sadar di balik setiap jawaban akan menyisakan berbagai pertanyaan lainnya yang lebih besar dan mendasar. Dengan begitu, setiap ilmu pengetahuan yang diperolehnya akan disikapinya dengan kritis dan antusias. Merespons pertanyaanpertanyaan yang diajukan siswa haruslah dengan pertanyaan yang lebih mendekatkan mereka pada pemahaman yang sesungguhnya. Janganlah mengajukan pertanyaan yang sekiranya akan membingungkan siswa dalam memperoleh jawabannya. Artinya, susunlah sebuah pertanyaan yang sistematis dan efektif dalam mengantarkan mereka pada pencerahan. Hal ini akan menghindarkan siswa dari peranyaan-pertanyaan yang mengandung polemik yang tidak perlu. (*)

sararieun, seuer geng motor cing atuh polisi teh dikerahkeun patroli. Keudah keursa tengah wengi. Beh anu aruih damel wengi teh tenang nuhun pisan. Ajat, Jl Cikutra RT05/RW 11, Bandung, 085220772xxx PAK Dada tolong diatasi masalah geng motor yang makin lama makin meresahkan masyarakatkota Bandung dan sudah banyak yang menjadi korban. 081322723xxx

LINGKUNGAN HIDUP

Bau Menyengat di Kali HALO Kang Dada di Kiaracondong Jl Desa ada kali sepanjang Jl Babakan Surabaya pas hujan atau menjelang magrib pasti bau menyengat buangan air limbah ex pabrik pencelupan sudah berlangsung lama tapi dari aparat kecamatan atau yang lainya diam saja padahal tiap hari minggu atau libur warga mengadakan pemancingan ikan bisa dicek oleh Kang Dada, datang langsung ke sana dan buktikan. Tolong cabut izinya perusahaan yang buang limbah sembarangan Rahman, Jl Desa, 081321239xxx KANG di Gang Ancol Barat Jl Pungkur aya industri 24 jam operasi.miceun limbah sareng polusi udara di atas ambang wajar.nyuhunkeun diperhatoskeun. Hatur nuhun. Iman, Gang Ancol Barat, RW 01, Kel Ciateul, 081931455xxx PUNTEN Kang Dada, gimana ini teh, pasar Ciroyom ciga lautan sampah yeh, mun angkot Stasiun hall-Cimahi lewat bau busuk tercium. Lina N, Baros, Cimahi, 081322241xxx


6

SELASA, 23 JUNI 2009

00217586B

00217894B

THE HOUR CLASS Trm Jual/Beli Sementara Rolex, Patex, T.Chopard, Bulgari,Omega, Tagheur, Berlian Dll BSM Lt Dasar A 70 T.91091099/081322609696

Kredit Murah Tanpa DP Elektronik Furniture Syrt PRss Cpt T. 91516577

00218218B

BAN JUAL BAN+VR Merk Dun Lad Hub: 706888410/0818225384 00219465B

BARANG ANTIK Terima Uang Kertas, Koin D/L Negeri Prangko, Kartu Pos, T:70226360

00218757B

Krdt Murah (Cepat) Electrnk & Frntr T: 77892477/ 085220119181 00219069B

Kredit Syarat FC KTP Aja!! Elktrnk, HP. Dll.Ada/Tnp DP T. 92369084/71353801 00219199B

DP 0% TV LG Flat 137 x 12 ———L. Es, Mesin Cuci, LCD——— — — H o m e T h e a t e r, P S D l l — — Murah Buangeeeeeeeeeeeeet T.91633687 00219213B

00221064B

BELGIS krdt mrh syrt ktp, hp, elektronik, meubel, laptop,dll. u/ wrusaha hr/mg T: 92523486

JUAL-BELI LM 24K Srtfkt ANTAM Min.1gr goldsmart-9999.com T:0857 2036 5217

PROMO KRDT MRH Syrt KTP: Elktrnik, Furntr, Lptp, HP, Kmptr, dll.T.76765878

EMAS

00219413B

00191544B

DIAMOND Terima Emas, Berlian Hrg Lbh Tinggi Hub:92774747/081321114747 00215353B

TAS TrmPesananTASDIKLAT&SEMINAR Proses Cpt Jl.Leuwisari V No.59 T.5206738 00218016B

SENJATA ANGIN Jl Senapan Angin 4.5mm (Org) New Hub: (022)70886210 Jl Jakarta 20-22 Kav 3 00219509B

Jual/Beli Senjata Gas/Angin (Orgn) 2Nd Hub:70478852 CEC Lt 2 VV I 00220970B

ALAT-ALAT ALAT FOTOCOPY Jl/Rental Foto Copy Cannon New garansi Disc Menarik.T: 76450765/ 081644218832 00220533B

ALAT HIBURAN JL/BL/TT Baru/2nd ..TV, LCD, PS... Bagus/Rusak_T:9298 2048—7610 6113

00220178B

Pusat Kredit +HP Electronik, Frntr Hub; 022.7048 7744 00220251B

Kredit LCD TV, Les, Dll DP=0, Angs s/d 24 X T: 92711098/92381378 00220324B

Kredit Elctrnik HP & Furntur DP=0 Hub: 022.76539381 / 92154951 00220760B

KREDIT Tnp DP TV,LCD,L.Es,HP,Laptop Komp & Elktrnk lainnya T.93281401 00220866B

Dptkn LCD 32 In Samsung+ Grts Indovision Mrh Hanya 429rb/Bln Hub: 70636022 00221037B

Kredit Tnp Dp, Elktrnk, Komp ,laptop, Tlp, Persyrtn Dijmpt, T. 92872677/60882749 00221040B

Kredit Leptop LCD Kulkas, TV, Dll Smua Elktnk Ada DP 0% T. 91831617 00221046B

JL FREEZER uk 22m x 80cm Merk MSA, 2Pnt HP:6Jt/Ng. Hub: 71211999/ 6035039 00221804B

Mau Krdt Elktrnk,dll Tnp DP, Bebas ADM + Ccln 1 (022) 76606401-76539381 00221827B

00207269B

Dibeli Termahal Bagus/Rusak TV,PS2,PSP T: 022.91836315 00209119B

AORA TV ESPN, Star Movies,CNN Dll. 550Rb/6Bln T.6013461-70144425 00216215B

RUMMY RENT PS2 & P3 Antar Jamput T.70156611/ 71320008/ 081220475150 00216698B

Parabola Bbs Iuran /Telkomvision, Antena TV, Serv, Paralel T:6041318/76190225 00217960B

MidasTransferHandycamVCD=25Rb,DVD=35 JL.Kacapiring 99 B T:7210835 Antr Jmnpt 00218605B

2Bh Ps2 Slim+1Hd+ 3TV 21" Hrg: 5.8Jt/N T. 91573378/ 92415541

KOMPUTER PANGGILAN 24Jam!! Apapun Gangguan Komputer Anda kami Bantu T:91759191 00207273B

Specialist Notebook & Sparepart Accesories Service, Dibeli NB Kond H d p / M a t i T: 7 2 7 3 3 7 7 / 7 0 0 0 5 4 0 1 PASIFIC NOTE BOOK JAYA PLAZA 00209102B

DIBELI MONITOR RUSAK 50100 Rb Hub: 76666198 00217782B

Dibeli Dgn Hrg Tinggi Cartridge Printer Baru/Bekas, Laser Jet, HP, CANON, EPSON, Dll. Bisa Djmpt Hub:JL Cinunuk Raya 122C T:91683981/081322550580

00219181B

00218630B

Dibeli/Jual/Trm Gadai TV, PS. Laptop,Dll. T. 70131100/ 70046157/ 70400609

Speddy Unlimited Hrg 195Rb/Bln Hub: 70050451/ 76886499 (24 Jam)

00219212B

00218635B

DibeliBgs/RskTV,TVMonitor,LCD,Compo,Dll. trm Service Pgln 70061782/76224307

Service Instal, Back Uo Data, Pc/NB Panggilan T: 022 93035256

00219366B

Dibeli Paling Mahal TV, DVD, PS Compo Soundsystem Dll T.7503204/93016361

00218706B

SERVICE Install Panggilan “ DOKTER COMP” T. 91852777/ 0818641688

00219534B

00219196B

Dibeli Dg Hrga Tinggi TV, PS 1-2 Amply H Cam, DVD, Compo Bgs/ Rsk 76608510

DIBELI NOTEBOOK / Komputer Dijemput T.7 6 0 0 5 0 4 7

00219294B

Kredit DP 0% LCD, Laptop, Elektronik, Meubel.T: 76558904/ 76941452/ 93088777

00220725B

Dibeli Paling Mahal TV, DVD, PS, Compo Soundsytem Dll T:7503204/93016361 00221060B

Dibeli /Jual/ Trm Gadai,TV, PS, Laptop Dll. T: 70131100/ 70046157/704000609 00221066B

DiTrm Tinggi TV, LCD, PS, Kulkas, Amply, Dll. Dijmpt.T: 76010120/ 92260086 00221074B

TERIMA SERVICE PS1/2 Stick Murah Bisa Di Tunggu T. 70031679 00221171B

Dibeli Tinggi Bgs/Rsk TV, LCD, Pryktr, PS2, PS3, H.Cam, Compo, Wii 70667716 00221845B

ALAT KECANTIKAN GLOSIR LULUR & BLEACHING BODY Harga MUrah Bisa Utk Dijual Lg, Legal Ada BPOM, Produk Bermutu, Pesanan Diantar Hub: 7218125-91268379 00220661B

ALAT MUSIK JL SONG/STYLE Ribuan Lagu Baru & Pusat Service Alat Musik T.70406940 00216922B

AHLI SERVICE Keyboard/ Piano/ Organ Bisa Ditmpt, Phone 70057826 00218934B

JL Beli Alat Musik Phonic, Jts, Rcf, Sabian, Swr 022.764242518/92467719 00219077B

LES KEYBOARD + Musik Komputer BIG REC Studio Pro Tool Hub:71353284 00219261B

Di Jl 10 Lagu Band Pop Melayu Alternatif Rp 7Jt/Lagu T:081321881420 00219408B

JL. GITAR ELECT Fender Stratocaster 3Jt Hub: 0852 2096 6001 00220747B

DIBELI TINGGI Drum Keyboard Mixed Gitar Dll Hub: SUSI - 71270712 00220898B

DIBELI MAHAL Keyboard, SoundSystem, Terima Service. T: 7565282/ 70133210 00220939B

Dibeli Organ, Piano, Keyboard, Drum, Dll. Dg Hrg Tinggi T. 91526870- 0816601675 00221866B

ALAT OLAH RAGA JL Alat Fitnes 17 Set Siap Pakai utk Yg Berminat Buka Gym T:92187226 00220804B

ALAT PENDENGAR Ahli Reparasi Jual Alat Termurah Jemput- Antar T. 70132101/ 6079840 00220953B

ALAT PENJERNIH READY TANGKI 5000,3000,2000 ——Alat Isi Ulang Mesin RO— —Housting DAM UV Stainless— —Fiber Glass, Meida Import— Hub:91578112/ 0811208943/ 08139441670 00216550B

Dibeli Tinggi Bgs/Rsk TC, LCD,Pryktr, PS2,PS3. HCam,Compo,Wii.T.70667716 00216920B

Pelopor Depot Air Minum & Alat-alat -Penjernih Terpercaya Harga Mulai- Rp 5Jt-an T.022-7320616-081322922190 00218020B

INGIN BUKA DEPOT? Hub:022-76019752 Paket 1000 Liter Lengkap Rp5,5Juta Pakey 3000 Liter Lengkap Rp 8 Juta Paket 5000 Liter Lengkap Rp 10Juta 00218835B

DEPOT AIR MINUM Mineral & RO Mewah 17,5Jt + Izin Legal,Sertifikasi POMSNI Merk Izin Industri Hub: 022.78226363 / 081 221 122 295 00219434B

Rob Water Filter Pahe 350Rb, Srv/ Grs Psg Depot Isi Ulang T;76608510 00220352B

AQUALITE Spesialis Depot Air Minum 14.5Jt Stainless Lkp Mewah & Berganransi Penjernih air u/ RT, Hotel, Restoran, Kntr, Dll T. 5 2 1 2 6 1 8 - 9 2 5 1 6 4 0 9 00220749B

Banyu Fill Jl Filter Pmsangn DEPOT Isi Ulang T:70778829/ 0818425533 00221050B

Asri Mandiri Specialis Depot Air Minum Hrg 14,5Jt, Stainles, Lengkap, Brgrnsi & Mnrima Service Depot Filter Merk Lain T: 5 2 3 2 4 8 8 / 7 0 4 4 2 6 4 0 00221053B

Water Tech Spclis Pnjrnih Air Mnglngkan Bau & Zat T:70150414/081320441367 00221058B

00219370B

Dibeli/TT Printer/Cartridge Canon, Epson, HP, Bisa Dijemput Hub: 76914486 00219398B

Baru ! Speedy Unlimited Mulai 195Rb T: 70625958/2514241/76071900 00220341B

TERIMA SERVICE Install Up Grade Di Tempat Anda Hub: 700 949 16 00220457B

Dibeli Note Book Komputer Dijemput T. 7 0 4 1 0 8 3 5 00220513B

P a k e t Wa r n e t 1 0 U n i t P 4 S i a p Pakai 1.5 Jt Hub: 70005232 00220539B

ACUN LASER Dibeli Printer Laser Jet Bekas & Trm Service Garansi T:70770577 00220631B

Service/Install Slmtn Data HD/Basmi Virus Jl Kiaracondong T. 70160626 00220639B

SERVICE /Instal/Upgrade CPU, Mon, Print, Epson, Canon T:70933814/76574778 00220809B

KREDIT Elktrnk, Laptop, Komp, Dll Tanpa DP T.92042004 00220920B

Program Toko, Apotik, SPBU, Bengkel Dll Garansi T:(022) 70268655/ 081320200182 00220943B

SERVICE Komputer & Printer T. 7 0 2 1 7 1 3 6 / 9 2 3 1 3 6 2 1 00220946B

Service/Instal NB & PC Ditempat Instansi Network 022- 7068 5900 00220952B

VCS Program Apotik, Sepatu, Distributor, Akunting Hub: 71364819 - 9123 4879 00220988B

NR2 Service Komp Pgln 24 Jam Up Grade Install HUb: 5212624/ 76617312 00221052B

PGLN SERVICE MONITOR Beli Rusak Jl/TT 15'=280, 17'=400 T. 70517864 00221054B

EPSON SERVICE CENTER Hub:022-42047513/ 76789746 00221056B

DIBELI TINTA CTRGE Printer Baru Bekas Type Laser Jet Deskjet, HP, Canon, Epson, Dll. Bisa Dijemput Jl M Toha 299 T. 70987888/ 085222257888 00221065B

SERVICE NB & PC” Ditempat/ K a n t o r T. 7 0 0 4 0 3 5 8 00221125B

Mau Jual laptop ??? Hub: 7095 1400 (Dijemput) 00221227B

00219410B

pa*EKO.A,70076422/081322812099,BantuScr Instan1001*Problem Spritual +Pengajaran2 00220562B

Anda Punya Mslh Keresekian, Jbtn, Jdh, Bisnis, Pesona, Tarik Sukma, Aura Pngasihan, Ruwatan Rmh/Toko/Kntr/ Gedung, Pengobatan, Medis & Non Medis Hub:Abah Pranaya _Sesepuh Spiritual Jabar T.926151987 6 1 9 8 9 0 9 P e s a n t r e n D l m D50 00220942B

RITUAL DRAJAT SUKMA SEJATI Yg Mau Cpt Mnuai Hsl Usaha, Smua Trtarik, Dg Sgl Ush Yg Anda Tekuni, Mnraik Rezki diri Anda Scr Alami Ssuai Pkrjan/Ush anda. Dagang,Bisnis,Sales/ Mrktng, Entrtain, Pgw Kntr, Pkrj Mlm, Pnghbr, PL Karaoke,Artis, Model,DllDaya Tarik Pminat MAHA DASYAT Rzki D g Sndirinya Mnalir Pd Anda T.08522225076-70558776-91502276 GARANSI RITUAL 00220954B

-—HIPNOMAGNET———Menarik Lawan Jenis secanik, setampan apapun orang yang akan kita tuju akan takluk Hub:71471478-08179246177 00221797B

-——HIPNOMONEY——— Cara Mendapatkan Banjir Uang, Kekayaan dengan menghipnotis rupiah, uang datang dari berbagai penjuru 71471478-08179246177 00221799B

AHLI BANGUNAN

00218251B

Tr m K r e d i t H P B l n a n / H a r i a n Hub: (022) 91835978/ 7623.0888/ 7667.7678/ 922.888.59/ 91577.438/ 9144.9458/ 9275.5981 00218809B

Trima HP Sgla Kondisi 1x 24 Jam Kami Kejar, Dg Harga Edun 92777336 00219337B

Dijual Chip Master M-Kios Nusantara Hrg Voucher Simpati & As: 5:4600/10:9600/ 15:14100/20:19100/50:47000/100:91000 Tersedia All Operator T:081299159992 00220618B

-————— INEY PULSA ————— —S/A=5.050 / 9.950 M/I=5000 / 9.750 ITC Kosambi E-10 Hub: 7080 47 11 Trx + Cs 24 Jam Bisa Downline 00220872B

“SUMACELL”AllOpr.Cepat&Akurat.Jl.Ry.Tagog Km 17 Cileunyi Smpg Tk.Besi DD 00220896B

GEBYAR Kredit HP Murah N 3110 DP 300 160X 10Bln Hub: Iis 70677166/ 69573310 00220987B

Service / P l o c k H U AW E I C D M A Injek HP/Rumah CDMA 9171 9171 00220991B

FOTOGRAFI CAMERA

Whater Fan Spcialis DepotAir Mnm Stainles 14Jt, Lkp+ Istmwa BrgaransiMalayani Rmh Tngga Pabrik & Hotel Service Merk Lain T: 7 6 9 9 8 6 3 3 / 9 3 0 6 3 0 2 9

DiBL Tinggi Cmr/Slr/Dslr/ Lensa Dll Infokus, Ny.Book/ Handyca T.76230340

00221067B

00220966B

00220495B

Dibeli/Camera/Slr Dslr/Lensa Dll. Infocus, Notebook/ Handycam T.91164433

00220524B

SPESIALIS JASA Jl Rmh, Tnh, KndranDgn Met Lahir&Batin 085720086147 00220592B

Pengasihan Dewa/Dewi Aura Kayangan, Aji, Braja Musti, Lembu Sakilan & Smua Mslh Khdupan T:081 394 238 424 / 778 69 544 Gratis Konsultasi 00220654B

-————SYARIAT AT-TAUFIQ———— Pikiran Gelap Jd Terang Mnuju Ridho Allah, Wnt Trjrumus Htm/Kupu2 Mlm/Utang 100Jt Lunas Instant Pmancing Fro, Gala/Lapak/ Laut, Ilmu Ikan Trbesar/Trbnyak Instan Grnsi Insya Allah 085320167539 00220656B

BISNIS Informasi InsyaAllah Hasil 100Rb-6Jt/Hr T.93360807-77872137 00220709B

KONSUL Jitu Osmoro Bangun Mslh Suami/ Istri Jdh, Daya Tarik Proris,Aji Pnakluk Sukma, Psg Susuk Lancar Rizki, SRI/KI Mhcd AAN 7300881/ 081910069384 00220726B

-———BERSIH RUMAH/TOKO ———— Pengisian, Pengobatan, Ghaib, Tolak Bala/Pelet/Gendam Dll —————Hub:BAEQAROMAH————— Tlp. 0812 2396 891 / 0818 0206 2366 / 0852 2307 8738 Gratis/Tanpa Mahar 00220780B

STRESS Rmh Tangga, Usaha, Jodoh, Jual, Rumah Hub: 0818202956 ABAH 00220960B

PRANA KEBATHINAN BERMASALAH Tdk Punya Keturunan, Kista, Penyakit Thn / Non Medis Bk Aura Jdh Ush di Bk KRS Prana Bp Gibran 081394474704 00220969B

PELATIHAN ENERGI METAFISIKA Hub: 022-21056849 / 08122317387 (Ust Asep)

SOLUSI LAHIR BATHIN 1001 Problem hajat Kehidupan: Usaha, Karier, Rezeki, Jodoh ——— KI WIJAYA SUKMA ——— T:085 659 360010—721 5900—609 217 00221858B

LANGGENG STEEL canopy Anti Panas Extra TebalRp.90RbT:76249885 / 08156185520 00208790B

Ahli Canopy -Rival Steel 80Rb Trm Beres Tbl 4,5,6,10mm T: 7609 5878/7605 8351 00212096B

SPESIALIS CANOPY Berkwalitas Hub: HARIANTO 76591589 00218350B

PILAR MAS DEISGN Renovasi/Bangun Baru Ssuai Budget T:69486688/081809526688 00218688B

Canopy Twin Canopy Kain Rolling Door “AGIS JAYA” 76844307/081322700892 00219081B

SPECIALIS Canopy + Rangka 100Rb/ M Trm Beres Imas 76200994-76751880 00219429B

Trm Gypsum+Profile Pengecatan Melamik Kitchen Set T: 91909057/76294499 00220246B

Canopy 80.000/m Pgr Mnmlis 200Rb/ m Tralis 125Rb (Lilis) 7 0 0 0 3 6 4 4 00220724B

CANOPY Anti Panas+Rangka Hrg: 135Rb Hub: TIO 7605.0736 00220743B

Canopy Cool + Rangka Rp.135.000/ m HERI 70123122 - 081221108096 00220774B

T.93452937 / 2533925 Gbr + Rab, Renovasi, Bangun Baru & Pngecatan 00220859B

BORONG Rumah/Ruko 1,3-1,7Jt/ m2 Gbr 2500/m2 T.91542311 00221194B

RIADY DESIGN 2D/3D Rmh Tnggal RukoHtl Dll Konsultasi Grts T.022-71306399 00221451B

PESONA Rangka Atap Baja Ringan 115rb/ m2 POM Bensin, Ruko, Kusenm Almunium, Kaca, Etalase, Canopy, Exobon T:(022) 70922649- 7132 2224 Fax: 7810320 00221781B

ANGKUTAN ATS Truck Box sgl ukuran u/pindahan D/L kota T: 71317109/69567103/087821176999 00219456B

L300 PU Angkutan Barang Dlm/Luar Kota T.5405604/0815 6155 720 00219797B

TT Macam2 Timbangan Elektronik Mekanik & Jg Service T:(022) 92254072/76607404 00220863B

ARSITEK Lizza DESIGN Renovasi/Bangun Baru Mulai 1,750Jt T:70003354/081320613354 00218683B

00218989B

00219172B

Gbr Rmh /RK+ RAB+3D Lbh 100m2 21% (10Rbm2) Hub: 0263- 265227/ 085793122095 00220504B

GAMBAR Rumah Baru/ Renovasi Rp 800rb/Paket. (022)76265696- 0817422318 00220704B

“TS DESAIGN” Renov/Bangun Baru Rumah Mli=1.7JT. T. 77899418- 92658249 00221059B

BENGKEL MOBIL/MOTOR JOHNS SERVC Mlyn Prbkn Prwtn Sgl Tipe/Jns Mbl Ditmpt Anda 081321111250 00219157B

B.K.L Mbl Panggilan Engine, Repaer Kaki2 Rem Stir Power Stering Karburator Seting Tune Up Menghemat BBM Sistem Seting Dgn Alat Hydrogen, T. 081322281300/ 91558290/ 76920061, Residen JlArcamanik No 8 Sindang Laya Bdg 00221031B

BIMBINGAN SKRIPSI B a n t u S k r i ps i / Te s i s / D e s e r ta s i / Makalah Tlp: 0857 2238 6363 00219312B

BIMBINGAN SKRIPSI S1,S2,S3 (penelitian,Tesis,Disertasi) ELGINA2506271 00219396B

SKRIPSI / Tesis...Cepat/akurat Murah!!! Hub: 70492021 00221849B

BIRO JASA Mas Biro Jasa STNK 20Rb BBN Mutasi T.70411199 / 92553199

00219360B

“ELSANA RENT CAR” APV GX + Sopir Hub: 2501246/70937246/76073634 00219362B

FITR RENT Jam-jam-an/Harian Hub: 022.92772526 / 7093 1399 00219815B

AMANAH RENT Pregio, Elf, APV, Avz, Inv, Box, Bus Wisata T:70937504/085221639054 00220783B

SUPER MURAH!! DropBandaraAvz/Apv Dg/ Tnp Spr 250Rb/Hr T.7513604/70451151 00220846B

ABEL RENT CAR Dgn/Tnp Sopir APV’08 Avanza, Xenia T.93272355/081394522353 00220858B

AMANG RENT CAR Anda Puas Kami Senang Hnya 150/12 Jam APV, AVZ T. 085222313834 00220944B

Stir Sendiri “POP” GX Xnia=24Jam=285Rb Phone: 022- 6041711-76001881 00220950B

R E N TAL M O B I L B o x . . B o x . . B o x Phone: 022-76063354/ 70033354 00220955B

ELF MICRO Bis 18Jam,/450Rb, 16 Sheet, AC, TV, DVD “Doddy Rental”70346533/6647726 00220957B

Best Rent Sewa Mobil Avanza, APV, Hub: 92004015/ 6631117/ 081320301570 00221022B

YDN Stir Sendiri AVZ H:200Rb Hub: 73415969/ 08132245390 00221042B

ALDY RENT CAR Kend Terbaru APV, AVZ, Innova, Pregio T. 081910401664/ 91516431 00221045B

BAWA Sendiri Xenia, Taruna, Kuda, Escudo Phanter, T: 9166 9600/ 8752 0056 00221835B

M+Car Innova, AVZ, Grandmax, Hr/ Mgg/Bln T.022-91184474/ 92334433 00221837B

Rizki Rent Marga Asih 6671666- 70000578081322986769 Reservasi 24JAM 00221865B

REPARASI 00217912B

SPESIALIS Pgln AC, Kulkas, M.Cuci K.Gas Jl.Caringin 11 Hub: 70181880

00219148B

STIR BUANA +SIM Bs Antr Jmpt Mrh Jl.Sarijadi 89 T.2008988/70010799 00221205B

-—REFLEKSI BEKAM, Gurah—T. 08156070639 reflexyteraphy.com 00221790B

PERCETAKAN Antr-Jmpt Undgn, Yasin, Majmu, Syarif, Fktr, Dll T.91739993/76799193 00216345B

CETAK UNDANGAN Mulai Rp 750 Kilat Dijmpt T. 91503083/ 7211358 00218881B

CUTTING STIKER Harga Agen Jl. Gerlong Tengah 23 Hub:022-92389600 00219086B

Prnt Dgtl:Spdk Baligo X-Bnr, Neonbox, Stiker/ Branding Mbl Dll Mrh & Dijmpt 70427926

00220616B

Yasin 5Rb Und, Mrh, Faktur, Nota, Frntitle,Dll. Antr-Jmpt T. 70015947 00220640B

Bon, Kop Surat Brosur, Buku & Aneka Cetakan Lainnya.T:(022)70990150

00221048B

Trm Cetak Sablon Stiker Plastik Nota IDcard spanduk Pin Mug-91155795/91619375 00221161B

PRIVAT LES 00220492B

Ingin Maju? Privat Bhs Inggris Aja, Guru Profesional Lulusan Australia Jl.Suryalaya III/58 A T:7307647-91683625-081321249587 00220778B

Privat Les Gitar Datang Langsung Ke Rumah. Khadafy T: 022-91887303 000

RENTAL RAFINARENTAPV,AVZ,Pregio,Xnia,Kjg,LGX Lyn 24Jam MURAH!!70470559-7835793 00197085B

Trivan Rent Car Kjg, Phtr, Apv, Avz, Pregio, Murah T: 70034834/70568684 00207781B

DIVA RC Apv, Avz, Xnia, Dg/Tnp Sopir, Nego 70135733/ 081266912968 00208785B

BABE Rent Avz, Apv, 200Rb Espass, Futura= 150Rb T:70149401/70632677 00208797B

Radhika T: 76729668/085220642378, Apv, Avz, Xnia, G Max=200Rb Pregio+Sopir 00208834B

SBR 145Rb Futura 1.5, APv, Avz’08 AC Doble+Spr 022.92924232/6657104 00209123B

AULIA RC Apv, Avz,Xenia, Hrg, Bersaing T.706730883/081394780424

00216682B

“BEL” Angkt Brg/Pind Truck, DBL, Engk, Box, Bak Kecil Hub: (022) 926 888 99 00217631B

Fitri Rent Car Paket Murah Avz, Innova+Driver 022-70881302/87826106 00217839B

NAJWA RC Menyewakan AVZ, APV, InnovaHub:022-76607023/91181211/91611907 00218037B

Aghna-185rb Kjg,ApvArena ’08,Avz 07 Spr Phm DKI T:70166909/92210739/5435457 00218665B

MADANI RENT CAR/TRAVEL / Entertainmen Partner. Menyedia jas pengemudi Profesional, Jujur, Handal, Terlatih, Berjiwa entertainer. Ditunjang Kendaraan Prima:Avanza, Kijang, Apv d s b . B s P a k e M b l A n d a S n d r. T: ( 0 2 2 ) 7 5 3 7 0 2 9 / 0 8 1 5 6 1 3 2 0 0 3 Tr m t t p n K e n d r n

00216407B

00218739B

Jasa STNK Sim Rp 20Rb Sarijadi Flat L/LT I/11 T. 70331960/ 08122057171

“HR RENT CAR” Harga Murah Mobil Baru Dan Sopir ramah Hub: 0817 4907 835

00219215B

00218820B

BJS AKTE CV=450Rb PT,SIUP, TDP, NPWP STNK Dll Hub: 70380636

Kjg Innova +Sopir Bisa Jam2an Hub:(022) 76801597 PASTEUR

00219469B

00219221B

Global STNK SIM, BBN Mutasi Jabar & DKI Trcpt & Trmrh Antr-Jmpt 5207325 00220255B

00219071B

PUas Msg 175 20Th, 60,Boy For Man ——— 081.394.27.0054——00219074B

-—Pengobatan Alamiah & Ilmiah—Stress, Depresi & Gila, Jantung, Stroke, Rheumatik, Ginjal, Maag, Jrwt, Kanker, Tumor, Leukimia, Drh Tinggi, Epilepsi, Prostat, Diabetes, Gurah Suara & Vagina, Kpthn, Hepatitis,Sesak, TBC, Polip, Migren, Lmh Sywt,Bnjln, Asam Urat Dll T.081320356618/704700466 Jl.Bojong Soang Smpg Yomart Bojong S o a n g 2 Tr m P g l n D / L K o t a 00219184B

.......RENDY MSG BOY For Men........ Call Me : 0852 212 22 550 (No SMS). 00219192B

RILEX MASSAGE Tng Pria 29Th, 60Rb 022 - 7 6 3 1 2 2 9 8 00219207B

LISA MSG Refleksi & Kebugaran Tenaga Ahli No SMS 081573477025 00219356B

DJIBRAN Msg Tenaga Pria Tempat/ Pgln Phone: 022-7043 0498 00219443B

ELFA MSG Jl.Pasundan Blkg 106 No.9319AT.70477346/081395172009(NO SMS) Hidup Sehat Therapy Kebugaran Jl Sriwijaya 140B T. 5212136 LOKER -——————LONG ISLAND————— Khs Wanita/Pasutri T:022-694 66 292

00219583B

00218638B

Panggilan TV AC, Lmrim Es, M Cuci, K Gas, W Heater, Dll T:6017611 Dian Tehnik Pasteur 00218678B

AHLI TV SONY Toshiba Projektion Sgl Merk TV, M Cuci “SUCI 46” T.76613661 00219527B

SERVICE TV, Sony, Toshiba, Polytron, Sharp, dll 14'-100' T:70410215-Antapani 00220781B

AHLI Parabola Antena TV, M.Cuci, AC, L.Es Sgl Merk KIRCON T:7321281 00220825B

“AMISINDO” SPCLST Pendingin/AC Rmh Kntr Indstri Pgln Grnsi T.7315815 00221093B

SERVICE /{erbaikan Mesin Industri dan Genset Hub: 7786 0651 00221385B

SABLON PAYUNG, MUG Balon, Ballpoint, Kaos, Plastik Dll T.92093966/5203491 00219083B

SEDOT WC -—Sedot WC Penuh & Mampet——Tlp: 022.7230489/70541113/92078894 00208794B

“CV BSA 2” Penuh/ mampet/ Paket 24 Jam Jrk 250m,T.91236633-0812.2121.6633 00219372B

00219547B

00219721B

HARAPAN SEHAT Msg/Urut Trm Pgln/ Dtmpt Jl.Malabar Smp MM Billiar-76840334

00217994B

AHLI BOR Murah Mersibel Jet Pump Dll Hub: 7 0 3 0 8 9 4 5 / 8 5 8 7 0 2 8 9 00218443B

TOUR/TRAVEL BIRO BUS PARIWISATAAC&Paket Wisata Dufan 149Rb, Jungle115Rb,Sabda Alam90Rb, Pngdrn225Rb,Yogya 285 Rb Bali 1.150Rb T.70139443/92566880/087821257880 00218780B

-——— TAXI & PAKET 4848 ——— Ke Jkt,Singaparna,Crbon,Tsik,Ciamis Pangandran T:200 4848 / 423 4848 PP Jakarta_Bdg Brkt Tiap Jam Antr-Jmpt 00219754B

PO PUTRA KJU Tlh Mlyni Travel Bdg- Tggrang (PP) Hrg tkt 75Rb Brkt Dr Jl Kb.Kawung Smpg Stasiun KA Komp. Benglap (Area 4848).T:76748150 Stp Hr-Pg-Siang-Sore 00220730B

SPANDUK Spanduk Sablon Proses Cepat Hub : 022.70787289 00217838B

KEPERLUAN KEPERLUAN BAYI Popok Dari 12rb/Lsn,,Pernel 50Rb/Lusin Lengkap, Stoller, BW. AL HISBAH Baby Shop Jl.Peta No96 Blk RS.IMANUEL. T. 5 2 2 2 2 0 0 / 0 8 5 8 6 0 7 1 6 8 3 3 00220508B

KEPERLUAN MOBIL/MOTOR Kc Film KTT,3M, PerfectGard, u/ Mobil &Gedung CP:081572334475/91123496 00218772B

Jl Cpt DUCO Campur Warna & Tiner “TOKO JAYA” ciateul 30B T.5209279 PENGHEMAT BBM 35% Penghemat Gas LPG 100% Hub:(022) 6032355/ 7066 9903 00219302B

DI Jual Variasi2 Motor (Baru) Hrg Nego Hub: 92955357/081385557801 00220772B

KACA FILM KTT / Sparta USA Hrg Brsaing Hub: (022)7216811/70452877 (Pgln) 00220949B

M Auto Cat Oven 1 Hari Selesai Salon 75rb Jl Bubat 147 (022) 7314209 00221051B

SNOW WASH Jl Tbng Stnls Semirban, Shampoo Mbl 3500/L Plrngkpn Cclan T. 92572819 00221779B

KEPERLUAN PENGANTIN PAKET PENGANTIN 32Jt Lengkap T.7201324/ 085.22222.0744 00219182B

DSWKAN mbl pngantin Mercy C class, New Eyes, Bmw 600Rb-1Jt T:5223032/70236656 00220929B

Mbl Pengantin /Tamu Agung/ Mercy/ BMW/ Jaguar 500Rb/ All In T. 76063354/ 70033354 00220956B

KEPERLUAN PESTA CAT 25JT 7 Pras, 4Stand, Pelaminan, Elekton, Mandiri Cat 6128445 Garansi 00219209B

FOTO-VIDEO DVD Wedding Ultah Khitan Event LCD Infokus Edit T.91856328-081321305231 00220933B

KESEHATAN/KECANTIKAN KESEHATAN Bp Adang Msg Slrh Badan P/W+ Lulur JL.Aceh No 45 A, T: 022.76537703 00218704B

THERAPY HERBAL ALAMIAH TERMUJARAB Lmh Syahwat, Impoten, EDI, Gguan Mata Kelenjar, Ginjal, Telinga, Asma, Tlt Haid,Dll. Rajawali Dpn SPBU T. 0 8 1 . 3 2 2 . 0 8 2 . 111 “ PA D E PA ” 00220719B

GIGI PALSU P’NASIR Techniker Gigi Palsu Bs dPgl Grns 3Th,Kembang Sptu 1 Ksmbi T:08159826489 00213734B

Buat Baru Reparasi Dll Terbaik Hub:DENTIS Jl.Citamiang No 53 T:7274250 00217962B

Trm Pgln Pasang Gigi Behel Frame Jl Ry Gedebage No 15,T:7834217

00219991B

00220200B

Pengobatan Spcialis Ahli Gurah Suara, THT, Sinusitis,Bronhitis, Migren, Kputihn, Narkoba, Nafas,Lendir, Asma, Pilek, Impoten, Kista, Kanker, Tlt Haid, Stroke, Diabtes,Dll T:081 322 976 566 Jl.Ry Soreang/Cingcin 357 B

00221172B

BAGUS MSG BOY Hanya Untuk Wanita Hub: 081322754575 00221220B

ROSITA MSG Terapi Pengobatan & Kebugaran Hub: 0813 2163 5210 00221221B

BELLA MSG Kebugaran & Terapy Tmpt/Pgln Hub: 022-93017269 00221222B

ANDRI MSG Kebgran Tng Pria Krja sndri Khss Pgln T.081322401355/91900838 00221255B

DD MSG Lulur/Trphy Pria 50Th Andi Cina Jw 30Th u/P/W Pasutri-76086635 00221269B

TERAPY Dr Ine MSG 77855071 ML + T (Mijat Lulur Terapy) Edi Wjh Bs Curhat 00221270B

====MAAG PARAH/KRONIS==== ———Obati dan Hindari Dengan—— ———————COFFEE SYIFAA————— ——Hanya Rp 20Rb/Paket 15 Hari—— ———Manis. Alami & Bergizi——— 085 295 407 084 / 022 - 7017 6076 ————594 6929 (NO SMS)——— —SEENERGY Home Industry 00221507B

BINTANG MASSAGE 24Th 170Cm 63Kg Call 081809695586 Tmpt/ Pgln 00221609B

C I N D Y M S G K b g r n & Te r a p y Tmpt/Pgln Hub: 022-92611874 00221798B

S I LV I M S G K b g r n & Tr p y Tmpt / Pgln Hub: 022-9201 2759 00221802B

...........ALYA MASSAGE.......... Phone: 0852.2091.7333 No SMS 00221838B

.........MELATI MASSAGE.......... 24 Jam Panggilan Hub: 081 322 309 900 00221841B

......GEULIS MSG TRADISIONAL..... Khusus Panggilan Tlp 081221449337 00221843B

...........VENNA MASSAGE......... Tlp:(022) 76344088 / 081391282928 00221856B

MADU MADU HERBAL u/ Kanker, Liver, Diabetes, Asma, Alergi Hub: 2033309 00216357B

MOBIL DIJUAL BMW ..........PD OLIE BARU 10......... ............... GROSIR .............. ...........Jual Macam2 Oli......... ..........Jl.Kebon Jati 10......... 00220764B

CHERY READY STOCK Chery QQ !! Cash/Kredit DP Ringan Hub:70029807 00219536B

DAIHATSU Jl H Hijet 1000’85 Vr Hrg 7Jt/ NEGO GBA 2 M 3/1 T. 76894184/ 081322027879

00220234B

00218682B

BATRAS SEHAT pijat pengobatan/ refleksi jl. mandala 46 T: 7320089

K H U / P M K Ta r u n a F L 0 2 / 0 1 ( D ) KomplitSilver 80Jt Istw T.92671039

00220334B

00219591B

FATIMAH KLINIK MSG Want2 Muda Ahli (Khss Pgln) T. 022-69050785

Jl.Over Daihatsu Taruna CSX ’00 Merah.NEGO. Hub: 087883050587

00220549B

00220636B

“RICO MASSAGE” Hub: 0818220125

Jl H Hijet ’85=8 + Zebra ’88= 14+Espass ’97=33 Pasundan 139 T. 5200705

00220551B

00221035B

CINDY MASAGE Kbgrn & Terapy Tmpt/Pgln Hub: 022-92611874

JL D.CHARADE ’84 Lengkap 17,5Jt Hub:92161853

00220553B

00221228B

M I T R A S E H A T T. 9 2 0 6 1 5 0 9 Dpn Psr Ancol 230 A

Jl CPT XENIA LI Delux ’06 Hrg: NEGO Hub: 081322248555 00221816B

00220557B

“BIP” Jl Cikudapateuh Kolot No 12 GATSU T. 76634576 00220558B

RAGIL MSG 18Th 92256811 AA.Biaya Sukarela 71136195 Trpi Bu Ine-77855071 00220582B

ATLETIS MASSAGE U/ Wnt hub: 02278491977/91252628/08122280812(NoSMS) -—SENTRAL PENGOBATAN INDATU—— Syekh Moch Yusuf THB : Ahli Pnymbuhan Pnyakit Kronis : Kanker, Tumor, Kista, Lumpuh, Kncing Mns, Lmh Syahwat, Flek Htm/Jrwt, Maag, Exim, Kelenjar, dllJl.laswi Kp.Sipatahunan Bale Endah T:022-7616 1650 / 081320738 091 —— SIAP DIPANGGIL KE RUMAH —— 00220641B

RENO & TRESYAMsg P/W Pasutri/Swinging T:9344 9383 / 0856 4123 1436 NO SMS

HONDA JL GRAND CIVIC LX’88 AT(B) Mulus STNK Telat 29,5Jt T.081320004943 00220758B

GrandCivicLX’90/’91Matic,MtrHSupraX1025 CW’06 (Kaanoman Btjajar 165)70447654 00221002B

JL H.CIVIC ’78 6Jt Dan Zebra’90 (D) TUGAS KITA T.0813 2152 3440 00221297B

HYUNDAI JL Hyunday Cakra’96 H:41,5Jt/ N Hub: 0858 6127 8910 00219853B

ISUZU Phanter MB’92 VR, PS, CL, TR. H:38.5JT/ NEGO.Hub:081395056000/ 76250560 00220703B

00220646B

LIE SIEN Msg Pegal2, Cape2, Bugar Kembali Teraphy E.Dini T:085220503756 00220659B

HARRISH MASSAGE 24.169.60 Putih, Mahasiswa, Pgln/Dtmpt. 0853 2009 3380 00220706B

FAJAR NEW MSG P g l n U m u r 20Th 4men Hub: 0813 9452 4522 00220751B

Msg Mandiri Tunanetra Brpglmn Mnangani Brbagai Mcm Keluhan P/W T:71195872 00220753B

ERICK NICE MSG BOY 23 Th Panggilan Tlp.92222730 00220767B

MSG NETRAJASA Izin DINKES 445/3307 Trs.Kircon Komp.Parabon IV/9 T:7563479200m stlh Kntr Brsm/Carefour S.Hatta (R.Biasa, AC, Air Pns.50Rb/2Jam) Sedia Te r a p h y P a n a s C e r a g e m 00220770B

Terapi Komplementer Harmonia, Mengobati Tnp Obat & Ramuan : Kista, Mioma, Prostat, Benjolan, Stroke, Diabets, Sinusitis, dll T:022-9157 1666

MAZDA

INTERPLAY Th.90 Lengkap. Mulus JL MAZDA GLX 1.3 Th’86 Orisinil Tlp 6083 6502 00220869B

MAZDA ELITE’86 Mls Komplit=17,5Jt T.70007734 Cimahi 00221223B

JL MAZDA Fam Th’99 silver Lengkap Mulus H 42,5Jt/N T. 0813 2076 6720 00221632B

JL Mbl Mazda 323’82 Hrg 9,5Jt T:2011481 / 081220599627 00221829B

MITSUBISHI

00220815B

............JULIA Massage......... .............Hub: 70810236.......... 00220839B

NIA MSG Kbugaran&Thrpy E.Dini L3S Pgln 24Jam Hub: 081 546 893 755 00220840B

SEGAR SEHAT New and FreshAhli Pjt Urut Sejati Jl.Pungkur Dpn 227-91938577 00220865B

100Rb Bisa Quran Tajwid Sholat BhsArab/ Inggris 4xBljr Guru KRmh-87824793 00220882B

AHMAD P/W Skt Slrh Bdn Salah/Asam Urat Depresi Ssh Tdr Pgln-081802189235 00220884B

YUNI MSG khusus panggilan 24 Jam (no.sms) umur 25Th T: 081.320.004394 00220908B

DP Murah Pick Up Angs 2,6Jt APV 3,5Jt Swift 4Jt T.9258 6818/081322690338 00216324B

NEW SS PU DP 3Jtan Ftr PU 2Jtan Prs Cpt Hub: 91108147/081322746558 00217826B

SS PU 3Jtan, Bunga 0% Utk Colt Dsl, Fuso Ada Hub:(022) 91533083 /081320405275 00218001B

BARU!! PJERO sPORT, ss pu, l300, cOLT dSL, uNIT Ready T:92706345,92025252,70012346 00218198B

100% New DP SS 5Jt.L300, Engkl, Double Dll Hub: Agus 9264 6085/70972402 00219306B

T 120 SS DP 3Jt, L300, DP 12,5Jt Colt diesel DP 10% Bng 0% 77886087 00219361B

PENYEMBUHAN ALTERNATIF Konsultasi&Pemeriksaan Bbs Biaya InsyaAllah Smbh:Batuk,A. Urat, Rheumatik, Ambeien, Hernia, Exim, K. Manis, Kptihan, L Syahwat, Maag, Lambung Bcor, Migrain, Pilek Menahun, Asma, Sipilis, Stroke/ Lumpuh, Syaraf Kjpit, U. Buntu, Ingin Ktrunan & Gurah Special Sdia Susu Kuda Liar & Madu Sumbawa Hub:BP SAEFUDIN Jl.Kbn Gedang PsrKircon 7 3 1 8 3 6 6 / 0 8 5 2 2 1 5 5 11 4 9

SS PU Tanpa DP, Bunga 0% Utk Colt Dsl Fuso Ada, Hub:(022) 9153 3083/081320405275

00220924B

JL COLT DIESEL PS 100 Th’93 6 Ban Tangki/Ada Bak Hub: 0813 2076 6720

PENGOBATAN Langsung Sembuh total kista, Miom, Kangker rahim,/ payudara, impoten, lmh syhwat, asma,prostat, ttl Haid, mlngsingkan, Sipilis, ssak, benjolan, klenjar, gondok, tuli, rhematik, Exim,d iabetes, dll. Hub: Bu Nazwa/Pak.Deva. 081322082111 Jl. RajawaliBrt.Dlm 1/249 Dpn spbu

00220745B

Promosi!! Bunga0% u/Colt Dst, SS, DP 2.5JT, L300 3JT s/d 5Th Hub: 081573441875 00221018B

MBl Baru SS PU Colt, Dies e l ! ! , T. 7 0 4 6 0 0 6 2 - 9 2 0 5 4 3 11 00221049B

Over Kredit T 120 SS’04 Mulus Jl Surapati 76 Tlp: 92109982 00221215B

00221628B

NISSAN Jl Cpt NISSAN Sentra Genesis ’91, Nego HUb: 0817201913/92266647 00219064B

OPEL

00220932B

Pengobatan Langsung Sembuh Total Kista, Miom, Kanker Rahim/Payudara, Impoten, Lmh Syahwat, Asma, Postat,Tlt Haid, Mlangsingkn, Sopilis, Sesak, njolan, Klenjar, Gondok, Tuli, Maag, Liver, Flek Paru2/TBC, Rematik, Exim, Diabetes,Dll. Hub: BuNazwa/Pa Deva 081322082111 Jl Rajawali Brt Dlm I/129 Dpn SPBU 00220941B

OPEL OPTIMA GS Th.95 (B),Full Ors,Lkp.

LAURA MSG Kbgrn & Teraphy ( Tng ABG) Ditmpt/Pgln Hub: 022-92890268

PEUGEOT

00220958B

Bintang Scorpio Tng Pria Tmpt/Pgln T. 70696133/ 081220111562(24 Jam) 00220998B

RAY H A N M S G N I C E & S O PA N 0 2 2 7 6 0 2 5 1 7 5 00221039B

SILVIA MSG Kebgrn Refl Lulur Lw.Goong 9 Cmhi Tlp.6647336/ 081321625977(Bth T.Krj) 00221087B

00220741B

“JELITA MSG’ Kebugaran & Theraphy Pgln 24Jam Hub: 085320186233

IBU KOKOM Msg Trdsnl Rflxi & TrphyTrs.Swh Kurung IV Kom.PLN 278-5206593

“INTAN MSG” Kebugaran & Theraphy E.Dini Hub: 085320103433

PENGOBATAN

211151B

ERIIS MASSAGE BOY 22/60/170 New T.(022) 92410083/081220699254

YULY Msg 32Thn Khss Pgln 24 Jam u/ Kbgrn & Trphy (No SMS) T:081220225594

00220628B

BUAT/SERV S.Sible, J.Pump, Engkel, Filter Air Dll Hrg Bersaing Grns-76530055

Shanti/Rita Msg Kbgrn, Luur, Trpy Jl Trs Naripan 147 Hub: 081322873244

00219531B

.....HENDRA MASAGE Tenaga Pria..... ...Hub: 081 320 306 777 (Tdk SMS)...

00214979B

TERMURAH!! HD RENT Avanza, Xnia,Jazz,APV, Panther, Pregio T. 9258 8455

00218805B

=======Garuda Massage========= Bnyk Tng Pria/Wnt Muda 76481669

PIJAT TRADISIONAL & Spa Jl. Gatot Subroto 7 Cmhi T.08172338371-92276547

00219183B

PROGRAMING AND ANIMATION FOR KIDS Hub: 7538362/ 087821354854

00218752B

REGA SEHAT Jl Sumatera No 2 T:70621800 MsgThrp/Kshtn & Kbgrn P/W Lulur,Air Pns

00218222B

00220748B

Bon, Kop Surat, Brosur Buku, Aneka Cetakan Lainnya T. 022-70990150

00218399B

PRIMA SEHAT Msg Lulur & Terapi Jl Pajagalan No 20 T. 9244 7141

“AMING AHLI” Panggilan TV ——TOSHIBA, SONY, SHARP,Dll—— ——Garansi 1 Thn Dirumah Anda— ——JL Pungkur Hub: 70 993 001—-

00219293B

BON, Kop Surat Brosur Buku & Aneka Cetakan Lainnya T.022.70990150

Pengobatan Akupuntur Khusus Struk Bs Di Panggil 1x Di Tmpt Jl Rajawali Tmr Gg Sukarela 56/78 T. 081573128465- 21007064

SPECIALIST Kulkas, M.Cuci,AC, TV Jl.Gatot Subroto 51 T.7330156(Panggilan)

SUMUR BOR

00218872B

00218254B

00219552B

SEDOT WC Profesional 24 Jam, Selang s/d 200m, T. 92313062-70995551

KURSUSB.ARABSabtu&Ahad(4Bln)Rp.200Rb ....Masjid Al-Muamalah.... ...Jl.Sekejati II No.27 A Kircon... Hub:KURNIAL-T:92 922 932 / 081 322 108 283

00217935B

“OIL PENY”Asli Kalimantan u/ Pjg & Besar Peny 300Rb Hub:91808300 No SMS

00217984B

KURSUS KURSUS CEPAT Refleksi Shiatsu+ Spa 150Rb+Sertf Kopo blk 166 T: 76601112

“NOVI” MASSAGE Khusus Panggilan 24 Jam T: 081394314444 (NO SMS)

00219507B

AHLI TV Sony, Toshiba, Projection, LCD Plasma Dll “KIRCON” T.76448219

__ KURSUS Service HP+Lgsg Magang__ _______Hub:71406060/76405652________ 00218072B

===DESTA=== Gbr Arstitek + Detail + RAB 3500/m2 T.70093765/5897560

00218182B

00219448B

Solusi Cpt & Tuntas RT, Keuangan, Keshtn, Jdh CICILIA 5434654- 08122170622

00221796B

S/A 5/10=5/9,9 X5/10=5,1/10.1 M/15/ 10=5.1/9.85 F5/10=5,2/9,9 KopoMas 9X No.1 Kopo/Jl.BKR No.4 T.76076066/91120650/081809665758

FLEXI HOME SERVICE CENTER Istana BECLt UG A-10 Telp:60888000

KHUSUS PENGASIHAN Daya Tarik, Pesona, Kharisma, Wibawa, Pemikat T.91824477

DAya AJAIB Mantra KERAMAT SURYANI Mengandung Kekuatan S a n g a t D A S YAT, I N S YA A L L A H Mendatangkan 1000 Keinginan, pelet Ampuh, kebal tingkat tinggi, menangkal sihir, Teluh, santet, nagih Hutang, anti Keroyok, Mudah Dipercaya Orang, Selamat dr niatjahat siapapun, bisnis lancar. Ditakuti mahluk halus, dll. ———HUB:71471478- 08179246177—-

WELL LAND Bgn + Rnv GBR + RAB GRTSTlp: 022-91746573/081322538283

00218007B

00219322B

00221349B

TELEPON

-—— PAKET HEMAT CDMA —— —Nokia 6016i + No = Rp 200Rb— —Nokia 2115i + No = Rp 265Rb— -Dago No.378 Lt2 Tlp (022) 91707270-

P e n g o b a ta n A l t r n t f K u m b a n g Mlm, Slsi Tuntaskn, Pnykt Non Medis, PengobatanJrk Jauh. Mslh Rmh Tangga, Kslmtn Rmh Toko,Dll. T: 70305079 (No SMS) 00218721B

00219311B

Dikrjakn Ditmpat Servis Komptr, Printr, Monitor & TV Dll 24Jam T:77875498

00218556B

Hipnotis Reiki Tng Dlm, Bk Aura, Mrkting Ruwat Rmh, Rml, Pngbtan 7629 4439

Dibeli CPU/Monitor/ Print/NB Dll (Bgus/ Rusak) Hub: 70005232

00220637B

PEKERJAAN BISNIS uang, karir, cinta/ RT, Prestasi, Aura, Indra Ke-6,Dihargai, Disukai, Disayangi. Drs HA BANCIN 7272598 Jl Tenis MEja 30 Arcamanik

00219350B

00219267B

PARABOLA DIGITAL.Bebas Iuran.250Ch, Telkom Vision, Antena TV, TOP TV, l-Service-Paralel- Bongkar Pasang Hub:022- 70365837/ 081 321 184 420

00218264B

Mahabah Suara+Bedah Aura Pemikat Pesona u/ Luluhkan & Tundukan Hati Siapapun Yg Melihat& Mndngr Suara Anda, akan Sllu Trngiang & Terbyng Ingin Brtmu & Mndambakn Khadiran Anda Sllu,Dll Cocok Dmiliki artis, Pnynyi, Dunoa Hiburn, Entertn, sales, PC,MC, Prsntsi, Wnt Pkrj Mlm, Dll. Hub: Ki Gareng, Simpang Dago 210 T.0857 2 0 3 4 9 3 1 9 / 9 2 2 9 1 8 3 5

Dibeli Tinta, Cartrige, Printer, BAru/ Bks Mandiri Toner JL.Suci 135 T:70654611

00219425B

DIBELI TINGGI TV, PS, LCD, Kulkas, dll Bgs/Rusak Dijemput T:70099610/93359473

00218719B

PELET PEMIKAT SUKMA Reaksi Cepat Tundukkan Lawan Jenis, Sesama Jnis, Pisahkn PIL/WIL Dll, Hub: JL.Sukajadi Sukagalih Gg H.Yasin III T:91929526

00218639B

Dibeli Mahal PSP, Wii, NDS, PS2, PS2HD, Dijemput T: 022-92944458

00220387B

00217831B

==KI Wiro Tokoh Paranormal Jabar== —Peraih Best Spiritual Award 2007— ===Citra Paranormal Award 2008==== .......Ruwatan Aura Pesona....... Pengasihan Sesama Jenis, Pisahkan PIL/WIL, Problem Jodoh, Usaha, Karier ======== Phone: 022.31002003========= —————0856 222 4449—————-

00207306B

CALL, SMS 0856.5934 3400 Bp.Rohenda Konsul Solusi Ekonomi Dngn Satu Media Saja. Pasti Berhasil!! Mahar dari Hasilnya!! Trm Jarak Jauh

00219292B

J-21 RENT CAR& TRAVEL 150Rb/12Jam T.70068479- 70041062- 081320272008

022-78443081

ELEKTRONIK ELEKTRONIK MAU KREDIT Tnp DP Elktnk Frntr Laptop M.Jahit Dll T.92931447/ 081322816077 Djmn Mrh!!

RENTAL Mbl Kuda, APV, Drop/Harian/Jam2an Hub:(022) 91303617/ 081573555176

Rp. 28,5Jt/Nego

00221070B

M.A.C BELADIRI MODERN & KONSULT Spiritual CAMAR PUTIH.Mslh Prbdi, Karier, Jbtn, Saingan Bisnis, Utang Piutang, Pesugihan Islami, Uang Asma, Tabanas/Dana Ghaib, Ruwatan, Susuk, Pelet, Gendam Pengeretan -KAMI BERIKAN BUKTI BUKAN JANJIGus DharmaAji_Kp.Cipadati 115 Rt 3/3 Cinunuk-Cibiru & Maleer V/169 Gatsu B d g _ T: 7 0 0 2 0 4 9 0 — 7 6 2 4 0 2 4 1 — 92752945—92185187—081573715715

(022) 92816809

“GOrDEN VITRASE” Dr Pabrik THI II 2B No 1 Rp 17-22.000 2x2 (Jadi) T. 92967688

KONSULTASI

JASA AHLI RAMAL RITUAL DRAJAT SUKMA SEJATI Yg Mau Cpt Mnuai Hsl Usaha, Smua Trtarik DgSgl Ush yg anda Tekuni, Mnarik Rezkidiri Anda Scr Alami Ssuai Pkrjaan/ Ush Anda.Dagang, Bisnis, Sales/ Mrkting, Entrtain, Pgawai Kntr, PkrjMlm, Pnghibur, PL Karaoke, Artis,Model, dll. DayaTarik PminatMAHA DAHSYAT Rzki Dg Sndirinya Mngalir PdAnda T: 0 8 5 2 2 2 2 2 5 0 7 6 - 7 0 5 5 8 7 7 6 91502276..GARANSI RITUAL..

Rp. 36,5 Jt/Nego

00219451B

ARLOJI NEW COLLACTION Trm/Bl Sementara, Jam Rolex, Patex, P Chopard, Tagheur, Omega,Dll. BSM Lt 1ANo 168 T.7091989891091484- 081802131700(Trm VIsa)

00219488B

Rp. 16 Jt/Nego

BTH DANA Prss Cpt Cair 1-2Hr Jmn STTB/ Ijazah Anak u/ Yg Dagang T.93412995

ALAT RUMAH TANGGA BRG BEKAS Anda Masih BerHrg) Praktis Layayan Jual) Cepat Laku T.5223345

(022) 92816809

BANDUNG ACCESSORIES ACCESORIES

PEUGEOT 405 Th.91 (B),Mesin H.GENIO.

00221110B

00208916B

-—ABIM MSG BOY BDG—— —022.91566858/ 085721390595—

00221111B

“PAY FULL” Body MSG For Men Wmn Wife&Husband Khs Pgln T.085220430057

00213724B

00221123B

LINTASRENTCARAvanza,Kjg,Ftr.CipageranCimahi. 60847885/081321965126

SURYA SEHAT Msg Trdsnl. Jl Engkol No.7 Palasari, Phone: 022.7311294

“MY DITHA” Wanit 26 Putih Bersih Sopan T.022-92432065 Khs Pgln

00219225B

00213729B

00221124B

SUZUKI GEBYAR SUZUKI 100%Baru(Mbl) Bng0% (All Size PU/APV) Ccl Bs Diatur Prs Mdh 7 Cpt Aplikasi Antr Jmpt Hub:24 Jam 76017878/ 92070034 BERHADIAH 00219146B

JL Carry MB ‘Buek’ 84 Hrg 16Jt Hub: Bpk A Arifin Tlp: 7318429 00219373B


7 SELASA, 23 JUNI 2009 Iklan Baris : Rp. 12.000/Baris Iklan Kolom Favorit : Rp. 12.500/mmk

JL. SWIFT GT 2i thn 2007 (F) mbl di tasik hub: 081.312.556.000

Cukup Telepon (022) 7334977-80 Layanan Iklan sampai pukul 15.00 WIB

Iklan Display BW : Rp. 20.000/mmk Iklan Display Warna : Rp. 25.000/mmk

Jl Mbl H Maestro ‘90/91 Lengkap H; 45Jt/N Hub; 085624070203

Jl Mbl M T 120 SS ‘03 Lengkap H: Nego Hub: 70288484

Jl Mbl T Kijang ‘00 Lengkap H: Nego Hub: 70021789

00219803B

027306

027248

027232

--NEW APV DP 12Jt / PU 1.5 DP 5Jt —————Tlp/SMS : 7640 7970————

Jl Mbl H Accor Prestige ‘86 Lengkap H: 26Jt/N Hub: 92930345

Jl Mbl Mazda ‘89 Lengkap H: Nego Hub: 92943047/71306186

Jl Mbl T Corolla ‘81 Lengkap H; Nego Hub: 70076638

00220391B

06046

027268

027238

JL CPT Carry Extra’89 Mulus 5 Speed Htm 21Jt Nego T.022-76487000

Jl Mbl H Wonder ‘84/85 Lengkap H: 26,5Jt/ N Hub: 085624272027/91350091

Jl Mbl Mazda ‘92 Lengkap H: Nego Hub: 70772134

Jl Mbl T Kijang ‘96 Lenngkap H: Nego Hub: 0811216494

00220560B

0210737

026032

026020

TERMURAH !!! 100% BARU Dp & Cicilan Nego PU1.5 DP=4,5Jt, APV DP=10Jt, SWIFT DP=17Jt Ready Stock!!! Hub: 7032 6655 / 081 221 212 777 (24 Jam)

Jl Mbl H Grand Civic ‘89 Lengkap H; 45Jt/N Hub; 77867229

Jl Mbl Mazda ‘85 Lengkap H: Nego Huib: 92325279

Jl Mbl T Starlet ‘96 Lengkap h: Nego Hub: 70772134

00220696B

100% BARU PU.4Jt,Apv 10Jt,Arena L 12Jt,arena GX 15Jt Hub: 70166725 00220922B

Trm Kendaraan Sgl Merk, Th 97 Up Hrg BErsaing, Hub:70748989/ 76177215 00221029B

TIMOR J L T I M O R ’ 2 0 0 0 ( D ) B i r u Tu a 4 3 , 5 J t / N T. 0 8 1 6 4 6 6 8 4 5 4 00221372B

Rp. 37 Jt/Nego

(022) 92816809

TOYOTA

027251

026064

026021

Jl Mbl H Grand Civic ‘91/90 lengkap h: 44,5Jt/N Hub: 71290919

JL Mbl Nissa ‘89 Lengkap H: Nego Hub; 08122443806

Jl Mbl T Twincam ‘92 Lengkap H: Nego Hub: 70772134

027262

027260

026022

Jl Mbl H Grand Civic ‘89 Lengkap H: 36,5Jt/N Hub: 92457831

Jl Mbl S Jimny ‘85 Lengkap H: Nego Hub; 76167234

Jl Mbl T Kijang ‘99 Lengkap H; Nego Hub; 081322730488

027263

027111

060265

Jl Mbl H Prestige ‘87 Lengkap H: 29Jt/N Hub: 70054589

Jl Mbl S Carry ‘00 Lengkap H: Nego Hub: 92520343

Jl Mbl T Kijang ‘01 Lengkap H: Nego Hub: 081322332335/70448831

027264

027132

027323

Jl Mbl H Grand Civic ‘90 Lengkap H: 48,5Jt/N Hub: 93009800

Jl Mbl S Vitara ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 71230007/71306119

Jl Mbl T Avanza ‘05 Lengkap h; Nego Hub; 92269823

027266

027146

027321

Jl Mbl H Accord ‘87 Lengkap H: 28,5Jt/N Hub: 92020090

Jl Mbl S Katana ‘87 Lengkap H: Nego Hub: 085860682273/92098687

Jl Mbl T Kijang ‘01 Lengkap H: Nego Hub: 70757129

027272

027146

027309

Jl Mbl H Civic Wonder ‘85 Lengkap H: 23,5Jt/N Hub: 76976527

Jl Mbl S Baleno ‘97/98 Lengkap H: Nego Hub: 91890832

Jl Mbl T Kijang ‘96/95 Lengkap H: Nego Hub: 91791544/92435284

027281

0272128

026034

Jl Mbl H Civic ‘88 Lengkap H: 38Jt/ NHub: 70901011

Jl Mbl S Katana ‘88 Lengkap H: Nego Hub: 081322072016

Jl mbl T Kijang ‘04 Lengkap H: Nego Hub: 70313433 026035

New Avanza Dp 14Jt-an Angs 3.6Jt (Bs Tukar Tambah) Hub: 92339580

026045

Jl Mbl H Accord ‘84 Lengkap H: 11Jt/ N Hub: 081573672511

Jl Mbl S Escudo ‘95/96 Lengkap H: Nego HUb; 70442474

Jl Mbl T Kijang ‘93/94 Lenngkap H: Nego Hub: 92235134/76641602

00220660B

Jl Kijang PU ’96+Carry’87 Tgskita Mulus.Jatinangor 7792238/08122419338 00220708B

JL Corona 2000’80 VR,Mls(Abu Met) 12,5Jt/N GBA II E1/19 T:77869551 00220805B

J l . T. S t r a l e t ’ 8 9 , l e n g k a p H : 36 Jt/N Hub: 022-7330402 00220887B

Jl Kjg G ‘95 =59Jt Tgn 1 ( Z Garut) Jl Pasundan No 139 T:5200705 00221034B

Jl T Starlet ’90 (F) Lkp, Hrg: NEGOHub: 7 6 8 4 6 9 9 1 00221128B

T. A L L N E W S e g ’ 9 6 M a n u a l Hub: 0818 200 252 Nego 00221683B

MOBIL < 50 JUTA Jl Mbl Isuzu Panther ‘92 Lengkap H: 39Jt/N Hub: 022-9328755 02644

Jl Mbl Panther ‘93/94 Lengkap H: 40Jt/N Hub: 76161315 027204

Jl Mbl Timor ‘96 lengkap H: 39Jt/N Hub: 76427222 027267

Jl Mbl Timor ‘97 Lengkap H: 39Jt/N Hub: 085294748801 027230

Jl Mbl Timor ‘96 Lengkap H: 41Jt/N Hub: 70741333 027235

Jl Mbl Daewo ‘95 Lengkap H: 23Jt/N Hub: 73479080 027258/

Jl Mbl BMW ‘90 Lengkap H: 28Jt/N Hub: 93060832 027214

Jl Mbl Mercedes Benz ‘88 Lengkap H: 47Jt/N Hub: 0818626162 027210

Jl Mbl Mercy Benz ‘89 Lengkap H: 47,5Jt/N Hub; 91296217 027246

Jl Mbl T120 SS PU ‘97 Lengkap H: 32,5Jt/N Hub: 73541663 027122

Jl Mbl M SS PU ‘02 Lengkap H: 40Jt/ N Hub: 70248463 027238

Jl Mbl Mazda ‘88 Lengkap H: 22,5Jt/ N Hub: 91810416 026030

Jl Mbl Mazda ‘87 Lengkap H: 17,5Jt/ N Hub: 73439050 027256

Jl Mbl Mazda ‘90 Lenngkap H: 25Jt/ N Hub: 085229059282 027323

Jl Mbl Mazda ‘87/88 Lengkap H: 18,75Jt/N Hub: 78443081 027138

Jl mbl Mazda ‘87 Lengkap H: 20Jt/N Hub; 70276285 027291

Jl Mbl Peugeot ‘93 Lengkap H’ 19,5Jt/ n Hub: 5210356 027258

Jl Mbl Peugeot ‘96 Lengkap H: 39Jt/ N Hub: 92598181 027327

Jl Mbl S Jimny ‘86 Lengkap H: 25,5Jt/ N Hub: 70683021 027112

Jl Mbl S Katana ‘87/88 Lengkap H: 27,5Jt/N Hub: 081320563301 027121

Jl Mbl S Katana ‘89 Lengkap H: 32Jt/ n Hub: 92390995 027127

Jl Mbl C Sarry ‘90 Lengkap H: 20Jt/ N Hub: 70410893 027203

Jl Mbl S Katana ‘88 Lengkap H; 27Jt/ N Hub: 0818626162 02729

Jl Mbl S Futura ‘95 Lengkap H: 37Jt/ N Hub: 91510115 027215

Jl Mbl S Katana Short ‘89 Lengkap H: 32Jt/N Hub: 70308929 027223

Jl Mbl S Katana ‘89/90 Lengkap H: 32,5Jt/N Hub: 70487594 027224

Jl Mbl S Forsa ‘88 Lengkap H; 25Jt/ N Hub: 76671255 027239

Jl Mbl S Katana ‘87 Lengakp H: 25Jt/ N Hub: 70988131 027316

Jl Mbl S Carry ‘90 Lengkap H: 17,5Jt/ N Hub: 7661059 027319

Jl Mbl S Carry ‘88 Lenngkap H: 20Jt/ N Hub; 081395270902 027303

Jl Mbl S Esteem ‘91/92 Lengkap H: 38Jt/N Hub: 71457020 010739

Jl Mbl Supervan ‘98 Lengkap H: 39,5Jt/N Hub: 70094599 027339

Jl Mbl S Katana ‘86 Lengkap H; 28,5Jt/N Hub: 76800969 026033

Jl Mbl S Carry ‘92 Lengkap H: 28Jt/ N Hub: 71220290 06049

Jl Mbl S Futura ‘94 Lengkap H: 34Jt/ N Hub: 08122123471 021079

Jl Mbl S Katana ‘89 Lengkap H: 30,5Jt/N Hub: 76813166 027279

Jl Mbl D Esapass ‘97 Lengkap H: 36,5Jt/N Hub: 76226264

027330

027227

024173

Jl Mbl H Accord ‘87 engkap H: 27,5Jt/ N Hub: 70166293

Jl Mbl S apv ‘08 Lengkap H; Nego Hub: 91746900

Jl Mbl T Starlet ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 76494707

027311

027240

01733

Jl Mbl Starlet ‘87 Lengkap H: 33Jt/N Hub: 70278463

Jl Mbl S Carry ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 081618332/70465332

Jl Mbl T Kijang ‘91 Lengkap H: Nego Hub; 76210419

027237

027213

01736

Jl Mbl T Kijang ‘97 Lengkap H; 47,5Jt/ N Hub: 70343219

Jl Mbl S Futura ‘08 LengakP H: Nego Hub: 92016169/08529520812

Jl mbl T Corolla ‘88 Lenngkap H: Nego Hub: 2502324

027250

027143

027260

Jl Mbl T Soluna ‘01 Lengkap H: 30Jt/ n Hub; 71457020

Jl Mbl Suzuki Futura ‘92 Lengakp H: Nego Hub: 73456595/91903579

Jl Mbl T Avanza ‘07 Lengkap H: Nego Hub; 08121047209

026025

07307

027276

Jl Mbl T Corola ‘76 Lengkap H: 8,75Jt/N Hub: 081572658752

Jl Mbl S Katana ‘93 LengakPH: Nego Hub: 0816618332/70465332

DIJUAL MOBIL Dihatsu Xenia’07 Biru Hub: 081 394 662 666

027317

027311

00221141B

Jl Mbl T Corolla ‘81 Lengkap H; 19Jt/ N Hub: 081322586902

Jl Mbl S Futura ‘99 Lengkap H: Nego Hub: 081221314262/92007654

JL LANCER EVO 3 th’94 Lengkap 50Jt/N T.08562483803/76615734

027104

0107424

00221261B

Jl Mbl T Corolla ‘75 Lengkap H: 17,5Jt/N Hub: 91810416

Jl Mbl S Katana ‘96 Lengkap H: Nego Hub; 70151964

JL MBL SUZUKI Carry 86 (Biru) Original H.Nego T.022-71303280

026013

01074

00221343B

Jl Mbl T Corolla ‘91 Lenngkap H: 47Jt/N Hub: 70156768

Jl Mbl S Escudo ‘01 Lengkap H; Nego Hub; 70313433

JL MBL HONDA Prestige’86 Hitam Original H.Nego T.022-91288892

026032

026036

00221359B

Jl mbl T Corona ‘91 engkap H: 32Jt/ N Hub: 085624919243

Jl Mbl S Vitara ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 70559036

JL MBL SUZUKI St Pick Up’83 (D) Merah h.Nego T.022-70445858

026042

028064

Jl Mbl T Kijang ‘91 Lenngkap H: 35Jt/ N Hub: 92235134/76641602

Jl Mbl S Carry ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 92816131

02738

027338

Jl Mbl T Corolla ‘90 Lengkap H: 44,5Jt/N Hub; 70343219

Jl Mbl S Baleno ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 70887191

028572

01031

Jl Mbl T Corona ‘91 LengkapA H: 35Jt/N Hub: 91502992

Jl Mbl S Forsa ‘88/89 Lengkap H: Nego Hub: 70887191

027254

010732

Jl Mbl T Starlet ‘88 Lengkap H; 30,5Jt/N Hub: 70919594

Jl Mbl S Forsa ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 70807734

027273

010734

Jl Mbl T Starlet ‘86 Lengkap H: 26,5Jt/N Hub: 92209703

Jl Mbl S Katana ‘91 Lengkap H: Nego Hub: 70807734

027293

MOBIL > 50 JUTA Jl Mbl KIA Carnival ‘01 Lengkap H; 68Jt/N Hub: 087882245900 027326

Jl Mbl Hyundai Accent ‘01 Lengkap H; 63Jt/N Hub: 081320072798 027243

Jl Mbl M Lancer ‘95 Lengkap H: 60 Jt/N Hub: 77874463 027128

Jl Mbl M Lnacer ‘95 Lengkap H: 57,5Jt/N Hub: 73465496 027325

Jl Mbl Nisa ‘01 Lengkap H: 95Jt/N Hub: 76259907 026050

Jl Mbl Opel Black ‘00 Lengkap H; 59,5Jt/N Hub; 91687889 010747

Jl Mbl S Side Kck ‘97 Lengkap H: 68,5Jt/N Hub; 70225691 027125

Jl Mbl S Futura ‘06 Lengkap H: 59Jt/ N HUb: 022-70285296 0272879

Jl Mbl S APV ‘04 LengkapH: 93Jt/N Hub: 91999543/76561916 01070

Jl Mbl D Ferosa ‘96 Lengkap H; 60Jt/ N Hub: 081221226270/70578221 027221

Jl Mbl D Rocky ‘92 Lengkap H: 69Jt/ N Hub: 91687889 010746

Jl Mbl T Kijang Grand Extra ‘93 Lengkap H: 67,5Jt/N Hub: 085624937725/71342121 027117

Jl Mbl T Starlet ‘94 Lengkap H: 60Jt/ N Hub; 08122472382/92029921 027120

Jl Mbl T Kijang ‘03 Lengkap H: 95Jt/ N Hub: 70934494 027126

Jl Mbl T Great Corolla ‘94 Lengkap H: 70Jt/N Hub: 76012100 027137

Jl Mbl T Great Corolla ‘93 Lengkap H: 63,5Jt/N Hub: 5435487/081320188446 027341

Jl Mbl T Starlet ‘95 Lengkap H: 62,5Jt/N Hub: 70483206 027215

Jl Mbl T Kijang Super ‘96 Lengkap H: 72Jt/N HUb: 081322303050 027217

Jl Mbl Kijang Grand LGX ‘96 Lengkap H: 67,5Jt/N Hub: 70430347 027220

Jl Mbl H Genio ‘93 Lengkap H; 60Jt/ N Hub: 76525574 027131

Jl Mbl H Genio ‘95 Lengkap H: 72Jt/ N Hub: 70623888 027141

Jl Mbl H Genio ‘94 Lengkap H; 62Jt/ N Hub: 91506607 027143

Jl Mbl H Grand Civic ‘90 lenngkap H: 51Jt/N Hub: 022-70492001 027334

Jl mbl H Genio ‘95 Lengkap H; 63Jt/ N Hub: 70367788 027306

Jl Mbl H Civic Genio ‘92 Lenngkap H: 54Jt/N Hub: 081322322232 027274

Jl Mbl Kijang ‘02 Lengkap H: 86Jt/N Hub: 70248463 027236

Jl Mbl T Great ‘92 Lengkap H: 58,5Jt/ N Hub: 93259916/081320297478 027244

Jl Mbl T Soluna ‘01 lengkap H: 72,5Jt/ N Hub: 77867229 027249

Jl Mbl T Corola ‘92 Lengkap H: 59Jt/ N Hub: 76262527 027328

Jl Mbl T Kijang ‘94 Lengkap H: 55Jt/ N Hub: 77867229 027329

Jl Mbl T Kijang ‘02 Lengkap H: 105Jt/ N Hub: 081221596838 020172

Jl mbl T Kijang ‘01 Lengkap H: 95Jt/ N Hub: 081394308608 010724

Jl Mbl Kijang ‘99 Lengkap H; 98Jt/N Hub: 76070758 02726

027229

Jl Mbl D Charade ‘87 Lengkap H: 23,5Jt/N Hub: 76116364 027247

Jl Mbl D Taft ‘88 Lengkap H: 45Jt./N Hub: 70373818/085320197778 027920

Jl Mbl D Espas ‘97/98 Lengkap H: 37,5Jt/N Hub: 70999334 027288

Jl Mbl D Charade ‘85 Lengkap H; 95Jt/N Hub: 081320000792 027390

Jl Mbl D Espass ‘96 Lengkap H: 35,75Jt/N Hub: 76176236/081910379595 026037

Jl Mbl D Charade ‘90 Lengkap H: 27,5Jt/N Hub: 76914641 027253

Jl Mbl D Charade ‘81 Lengkap H: 10Jt/N Hub: 7312202/73416717 027336

Jl Mbl D Classy ‘90/91 Lengkap H: 30Jt/N Hub: 022-70901011 027284

Jl Mbl D Charade ‘94 Lengkap H; 37,5Jt/N HUb: 69589695 027286

Jl Mbl T Corolla ‘91 Lengkap H: 46Jt/ N Hub: 91577193 027230

Jl Mbl H Wonder ‘87 Lengkap H: 33Jt/ N Hub: 70225691 027129

Jl Mbl H Maestro ‘90 Lengkap H: 44Jt/n Hub: 91506607 027142

Jl Mbl H Civic ‘86/87 Lengkap H; 27,5Jt/N Hub: 71323213

026043

Jl Mbl I Panther ‘96 Lengkap H; Nego Hub’ 70277360 027133

Jl Mbl I Panther ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 7611009 027135

Jl Mbl Jeep LZ-7 ‘81 Lengkap H: Nego Hub: 081394724660/91536939 027308

Jl Mbl KIA Carnival ‘00 Lengkap H; Nego Hub: 081266463849 027261

Jl Mbl KIA Carnival ‘00 Lengkap H; Nego Hub: 081322730488 026028

Jl Mbl Hyundai ‘02 Lengkap H: Nego Hub: 085221444064 027228

Jl Mbl Hyundai ‘05 Lengkap H: Nego Hub: 70021789/92251683 027231

Jl Mbl Hyundai ‘03 Lengkap H: Nego Hub: 70559036 027300

Jl Mbl Timor ‘99 Lengkap H Nego Hub: 70020491 027278

Jl Mbl Timor ‘97 Lrengkap H: Nego Hub: 71230007/71306119 027144

Jl Mbl Mercy C 200 ‘96 Lengkap H: Nego Hub: 70068363/085220888770

027202

026048

Jl Mbl M T 120 ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 93099983

027216

010745

Jl Mbl H Accord Prestige ‘88 lengkap H; 32Jt/N Hub: 76671255

Jl Mbl M Grand ‘94/95 Lengkap H; Nego Hub: 70551414/08132455555

027240

026040

Jl Mbl H Wonder ‘86 Lengkap H: 23Jt/ N Hub; 917915441/70406083

Jl Mbl M Colt T 120 SS MB ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 70579085

027245

025067

Jl Mbl H Civic Wonder ‘86 Lengkap H; 28,5Jt/N Hub: 91600091

Jl Mbl M Galant ‘95 Lengkap H: Nego Hub: 76012100

00221361B

MOTOR DIJUAL KAWASAKI NEW KAWASAKI ZX Ninja Atlet DP+Angs Mrh Prs Cpt T.76346998/081322746558 00217823B

00219392B

-——G R A Y S C A L E————Jaket, Srgam Dll Trm Pesanan, Kaos Kwlts, Distro, Trm Makloon Jahit Hub: 022-92760111/70430105/087827023708

027270

Jl Mbl S Carry ‘00 Lengkap H: Nego Hub: 081320729471 027271

Jl Mbl S Esteem ‘94 Lengkap H: Nego Hub: 76154847 027282

Jl Mbl S Escudo ‘01 Lengkap H: Nego Hub: 70021789 027290

Jl Mbl S Jimny Katana ‘93/94 Lengkap H: Nego HUb: 71331938 027296

Jl Mbl S Katana ‘93 Lengkap H; Nego Hub: 76171742 0279299

Jl Mbl D Astrea ‘94 Lengkap H; Nego Hub; 92269171/70047139 027118

Jl mbl D Esapass ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 92002545 027139

Jl Mbl D Charade ‘83 LengkapH: Nego Hub: 70063387 027219

Jl Mbl D Rocky ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 70757129 027301

Jl Mbl D Charade ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 081395057041/70280509 027315

Jl Mbl Ferosa ‘94 Lengkap H; Nego Hub: 91827015/085722283886 027340

Jl Mbl D Taft ‘92/93 Lengkap H; Nego Hub: 70683382 027297

Jl Mbl D Ferosa ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 70683021 027298

Jl Mbl D Taruna ‘99 Lengkap H: Nego Hub: 70448831/081322332335 027310

Jl Mbl D Charade ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 73479050

KYMCO 00220428B

Granddink ’02 H: 25Jt Km Rendah Terawat T: 022.70917676 00221069B

MOCHIN

027259

Jl Mbl D CX ‘88 Lengkap H: Nego Hub; 70020491 027277

Jl Mbl New Avanza ‘07 Lengkap H: Nego Hub: 081546569342/92275878 027295

Jl Mbl T Kijang ‘91 Lengkap H: Nego Hub; 70044174 027115

Jl Mbl T Starlet ‘93 Lengkap H: Nego Hub: 70044174 027116

Jl Mbl T Twincam ‘90 Lengkap H; Nego Hub: 76156737/91187008 027123

Jl Mbl T Twincam ‘89 Lengkap H: Nego Hub: 70957963 027124

Jl Mbl T Kijang ‘96 Lengkap H; Nego Hub; 76174460 027134

Jl Mbl T Kijang ‘94 Lengkap H; Nego Hub: 70414114 027147

Jl Mbl Corolla ‘75 Lengkap H; Nego Hub: 76117410 027205

Jl Mbl T Corola ‘97 Lengkap H; Nego Hub: 7805942/92820435 027335

Jl Mbl T Starlet ‘94 Lengkap H; Nego Hub: 92727817 027337

Jl Mbl T Kijang Super ‘87 Lengkap H; Nego Hub: 76712651 027211

Jl Mbl T Kijang ‘99 Lengkap H: Nego Hub: 6012248/70448831 02733

Jl Mbl H Accord Prestige ‘86 Lengkap H: Nego Hub: 91791544/92274680 027119

Jl Mbl H Civic ‘89 Lengkap H: Nego Hub: 70551414/92709122 027113

Jl Mbl H Civic ‘89 engkap H: Nego Hub: 92249489 027130

Jl Mbl H Vivic ‘88 engkap H; Nego Hub: 70872535 Jl Mbl H Grand Civic ‘90 Lengkap H; Nego Hub: 92002545 027138

Jl Mbl H Civic Wonder ‘88 Lengkap H: Nego HUb: 71230007/71306119 027145

Jl Mbl H Gran d Civic ‘90 Lengkap H; Nego Hub: 91824888 027213

Jl Mbl H Civic Grand ‘90 engkap H; Nego Hub; 70525237 027342

Jl Mbl H Civic ‘95 Lenngkap H: Nego Hub; 92141248 0276027

Jl Mbl H Accord ‘91 Lengkap H: Nego Hub; 92439523/7805909 027324

Jl Mbl H Grand Civic ‘90 Lengkap H: Nego Hub; 76496374 027313

Jl Mbl Grand ACivic ‘90 Lengkap H: Nego Hub: 76202317 027034

Jl Mbl H Accord ‘87 Lengkap H: Nego Hub: 92816131

00221076B

MOGE CB 400cc Mulus & Keren H:12Jt Hub 70917676 00221068B

BMW K 1100 Lt ’92 Mls S T N K B P K B T. 0 8 1 8 2 0 0 7 0 1 00221852B

SUZUKI 00219298B

====Dealer Resmi MOTOR SUZUKI===== Satria FU, Shogun, Skywave & Skydrive ....All New... HUb: 081321314968 ——022.9348 5174/ 7629 2980——00220225B

.....DP TERMURAH MOTOR SUZUKI..... Gress Satria FU, Skydrive, Skywave, Thunder Cash & Credit Ckup KTP & KK Hub:(022) 91556841—92894529—60829460 00220598B

JL Skywave’08 Jl.Rorojongrang Utara 2 C 8/19 Pharmindo-Cijerah T:6078864 00220601B

DP Nego Skywave Spin, Smash, Thunder, 100% Baru T. 70213756/ 92268145 00220643B

Dp 400 Motor Bekas 95% Spin, Mio,Dll. Jl Talaga Bodas No 76 T. 70887099 00220737B

DEALER RESMI MOTOR SUZUKI Satria F Skywave, Skydrive, Thuder Cukup KTP/KK Proses Cpt DP NEGO Hub: (022)91556481/92894529/60829460 00220864B

CASH/KREDITDP400Rb,Shogun’06,Arashi’06 Spin’08 Smash’05 SupraFit’06-31000778 00220937B

Jl Suzuki Satria FU’08 Abu Silver T: 6623764/ 08122379119

DP NEGO READY STOCK Prss Cpt Persrtn Di Bantu T: 92151836- 76212226- 92056150 00219085B

Jl Motor Baru & bekas YAMAHA Hub: 9 1 2 2 2 9 7 2 00219188B

Dijamin DP Paling Murah Mio CW, Vega ZR, MX, Soul Prss Cpt Lsg Kirim 92975444 00220270B

JL. CPT Nouvo Z 05, hrg:7,5Jt/N kondisi bagus siap pakai T:91335050 00220312B

MIO’06 Akhir Orisinil. Hrg:7.3Jt Jl Ciganitri Rw3. Hub: 76608897 00220567B

F1ZR’02 = 4Jt Hub: 081 222 32 547 Cimahi 00220837B

MIO SOUL’08 (Hj) 6,7Jt (DP) Rp 353Rb x 22Bln Hub: 0813 2104 9056 00220935B

==== Dealer Resmi Motor Baru ======= ===Mio, Mio Cw, Vega ZR, DP 500Rb== ——Mio Soul, Yupiter Z DP 600Rb— Proses 1 Hr, T:76020140/92052867 00221044B

READY STOCK Vxion, Mio, Soul, VegaZR, JupZ, Syrt Dijmpt T. 71356469 00221071B

Jl Cpt Jupiter MX CW’08 Akhir,Merah 95%Baru.Bbk Baru No9.NEGO.08157166679 00221075B

Jual Murah Trail RX100 Siap Of Road Hub: ALI 085 2202 518 58 00221744B

HONDA Dlr Resmi Mtr Honda Revo Std/CW Beat Tanpa DP, Blade 700, Vario 700 Supra X 125 CW 800, Disc 2xAngsrn Prss Cpt Type Sport Nego T:91918664/081320307794 00218710B

JL Supra 06+05 neu 5,7 Jt/N ..Jl.KOpo Gg.Bbkn Rahayu T: 088 18 267 847 00219305B

JL Supra X 125 Injec CW’08 Jl.Nyengseret No.47 A Jembatan 00219956B

BEAT/Blade DP300Rb, Revo DP200Rb, Vario DP 600Rb.Prss Cpt T:91840540/92250119 00220131B

JL. VARIO 2009 merah, mulus, (D) harga nego T: 022-76757524/085624081331 00220238B

Jual: CB 100 Th 79 Standar. Panyileukan C 12 No.7 Hub: 78248446 00220498B

JL Mio Sport ‘07 Mulus Rp 8.3Jt/ NEGO. Hub: 77879789 00220624B

Krdt:Mtr Honda DP/Ccl Bs Nego Murah 93005699 / 081280956922 00220788B

OvrKrdt HondaCS1’98,Mrh Pjk Pjg(D ) Sisa 5x1,1Jt H:7,5Jt/N T:92662100 00220823B

BEAT 400 Vario 700 Revo 400 Supra X 900 Dijmpt T.93258598-76794500 00220877B

REVO&BEAT DP 500Rb, Vario DP 900Rb Pst Acc+Syarat Dijmpt T.70230168 00220911B

JL. CPT GL Pro’92, Black enjim D kdy H:4,3Jt/N T: 081220827518/76463972 00220925B

00220948B

00221121B

MOTORHONDATh’83KodyaPajakPanjang STNK 2014 2,5Jt Wrn Hitam T.7212648 00221271B

JL KHARISMA 125’03 VR BR 6,5Jt/ N Jl.Bbk.Sari I No.90A T.76452049

Jl Mbl H New Civic ‘82 Lengkap H: Nego Hub; 70120113/70750318

Jl Mtr]Super Cup 700 81 (D) Hrg:1.3Jt/ Ng Hub: 71211999/ 6035039 00221803B

DP Murah Angs Mrh Prss Cpr Dealer Resmi HONDA 92346854-60996844 00221871B

027292

Jl Mbl H Accord ‘91 Lengkap H: Nego Hub: 087822240001/92374180 02793

Jl Mbl H Civic Wonder ‘85 Lengkap H: Nego Hub: 70557301/08122018988

026029

027140

027332

Jl Mbl H Civic ‘89 Lengkap H; 43Jt/N Hub: 92283210

JL Mbl M T 20 SS ‘04 Lengkap H: Nego Huib: 92614333

Jl Mbl Corolla ‘88 Lengkap H; Nego Hub: 70442474

027234

027225

00220488B

TWINS CASUAL Jl.Baju Muslim Dari Katun & Spandek Rayon Melayani Partai Besar/Kecil Hub: Jl.Mesjid Timur W3/1 Marga asih Indah T:6676941 / 92185007 00220800B

PENGUMUMAN KEHILANGAN HILANG STNK NoPol.D-1843-BW An.Tommy Gunawan I, SE. tdk Brlk Lg 00221596B

HLGSTNKD-5986-DT,D-6922-BP,D-3129-DH, D-4696-DK,D-2706-FM Tdk Brlk Lg 00221641B

Hilang STNK Nopol D 5660 ZH Tdk Berlaku Lagi 00221763B

Hilang STNK Nopol D 6839 VS Tdk Berlaku Lagi 00221767B

Hilang STNK Nopol D 4920 GG Tdk Berlaku Lagi 00221772B

Hilang STNK Nopol D 5090 FC dk Berlaku Lagi Hilang STNK Nopol D 1145 HF Tdk Berlaku Lagi 00221774B

Hilang STNK Nopol D 5961 WX / D 6995 VK. Tdk Berlaku Lagi 00221775B

Hlg STNK Nopol D 4358 EA/D 2001 FA/ D 1883 JN/D 2476 EN. Tdk Berlaku Lagi Hlg STNK D 5035 WL/D 3284 VO/D 4804 WL/D 3962 VC/D 3310 WE. Tdk Brlaku Lg 00221778B

Hilang STNK Nopol D 6288 FW a.n Lina Christiana. Tdk Berlaku Lagi 00221780B

Hilang STNK Nopol D 5733 UV a.n Hendi Sutisna. TDk Berlaku Lagi 00221782B

Hilang STNK Nopol D 2128 VT a.n Mamat Slamet. Tdk Berlaku Lagi Hilang STNK Nopol D 1402 LG a.n Leny Martini. Tdk Berlaku Lagi 00221792B

Hilang SIM C a.n Muhaimin,SE Tdk Berlaku Lagi 00221794B

Sudah DITEMUKAN STNK Nopol D 3325 WZ a.n Atep Mulyadi 00221795B

HILANG BPKB No. 7048605-H NoPol.D-1597-UD Tdk Berlaku Lagi 00221801B

Hlg STNK] Nopol D 2830 ET Sudah Tdk Berlaku lagi 00221807B

Hlg STNK Nopol D 6228 EB Sdh Tdk Berlaku lagi 00221808B

Hilang STNK Nopol D 4463 NA a.n Yogi Ginanjar. Tdk Berlaku Lagi 00221811B

Hilang STNK Nopol D 6953 SV a.n Indah A. Tdk Berlaku Lagi 00221812B

Hilang STNK Nopol D 2713 XP a.n Mira Yusnia. Tdk Berlaku Lagi 00221814B

Hilang STNK Nopol D 3102 SP a.n wawan Suhendi. Tdk Berlaku Lagi 00221818B

Hlg STNK Nopol D 8869 CU a.n Dedeh Tdk BErlaku lAgi 00221868B

00221869B

00221334B

027285

00219389B

JAVAethnic Produksi Kaos Katun Rp 15rb Hub: 70180999/ 7310040

Hlg STNK Honda NF100 Th2000 Npol D55552V a.n Juningsih-Istana MekarWangi Jl.Mkr Makmur No.21

00217785B

027275

Jl Mbl H Civic Wonder ‘87 Lengkap H: Nego HUb; 08782224001/92374180

Jl Seragam SD, Murah Permata Biru Blok AT No 17, T.87822006/ 081221092456

MIO CW 35 x 478Rb. Mio Soul 35 x 527Rb. Mtr Baru Hub: 0815 6382 7025

CARI SpdMtr Utk DiSEWA(1)Semua Merk&Type T.5223345 InfoAdaImbalan

Jl Mbl H Accord ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 0818226092

00218660B

HLg STNK Nopol D 5672 EV, D 6358 AJ Tdk Berlaku lAgi

Jl Mbl H Civic Wonder ‘84 Lengkap H: Nego Hub: 92816131

027255

00218652B

-— Grosir Pakaian Wanita —— ——JL Cijagra No 31 Buah Batu—-

00220978B

YAMAHA

DPNEWREVO&Beat450,VarioCW600,100% Baru Azka (022)76001496(No SMS)

026039

00218380B

Gratis Katalog Bandung Kaos Musik Otomotif, Clothing u/ Agen Min 6 Pcs 92867735

00221788B

JL Smash ’04=4Jt/Shogun SP’07=8,75Jt Thnder ’07=9,95Jt T:711 313 13

026038

Jl Mbl H Accord Prestige ‘89 lengkap H: Nego Hub: 76269887

THE SYNDICATE Trm Makloon Kaos Kemeja Trening,Jaket,Dll. 91136828/ 91169591

00221776B

DCR MOCHIN MDL Supra Kondisi Apapun Hub: 0813 2183 0942

027257

Jl Mbl D Esapass ‘00 Lengkap H; Nego Hub: 2502324

00220854B

PAKAIAN

00221773B

JL VIAR Motor Taiwan 100cc Mulus, Merah Thn 2000 Jl.Ciroyom I/1

010735

Jl Mbl S Forsa ‘89 Lengkap H: Nego Hub: 70461820

02136

MOBIL NEGO Jl Mbl Isuzu Panther ‘97 Lengkap H: Nego Hub: 022-93287554/7805557

Jl Mbl H Civic ‘87 Lengkap H: 32Jt/N Hub; 081322303050

010749

TRM SRGM Sekolah Kntr, Kaos, Rante Makloon Jahit Hrg Nego 022.71302464

00220276B

Jl mbl T Corona ‘81 Lengkap H: Nego Hub: 93330708

00220599B

00219310B

MENGERJAKAN & Trm Psn Kaos Olh Rg, Topi, sablon, Pin & Trm Jahit T:70378059

027226

Jl T.Corolla’78 D Kdy, STNK Pgj, 12JT, T.2007413/76843674

00219178B

Terima Mcm2 Bordir Komputer & Punching Tlp 022.667 1755/ 7073 88 54

027105

027222

JL Kijang Astra MB’90 Mdl Grand Lkp(D)Kdya HUb: 6078864 / 085220391954

00218813B

Dicari Garment/ Konveksi Kemeja, Jaket, Dompet, tas, Celana, sandal & Boxer 70657597

Jl Mbl T Starlet ‘91 Lengkap H; Nego Hub: 70313433

Jl Mbl S Katana ‘90/91 Lengkap H: Nego Hub: 92660223

00220501B

CV CHANDRA Trm Press Kaos, Bikin Kaos, Pilpres T. 70082093/ 081221007851

027150

027289

J; Avanza ’05 Matic, Mls, Km Rendh, 1Tgn, Jl Sulaksana Baru UU/16 T. 0816607525 (J8+)

00218728B

Jl Mbl S Jimny ‘89 Lengkap H: Nego Hub; 022-70063387

027282

00219646B

00218610B

Mnerima Pesnan Kaos Clothing 25Rb Sweater, Srgm Olhrga, Dll 92597941

027280

Jl Mbl H Civic ‘91 Lengkap H: 49,5Jt/ N Hub: 70999334

00218984B

00216399B

Terima Pesanan Srgm & Olhraga Sklh, Srg Kntr, ALmmter, Jket dll 76891788

Jl mbl H Civic ‘80 Lengkap H: 10Jt/N Hub: 70499526

T. HARD TOP 4x4 Th.78 (D),Lengkap. T.Kjg’90 Abu Met, RT, Alarm, AC Dbl, VR, Tublss, 50Jt/N T:081321847583

PAKAIAN KONFEKSI BuatTranspaperFotoCapres,Caleg,Pin,Sticker, Jl. Pagarsih 107 UtamaJaya T.91210575

00221872B

KERJASAMA Kartu Kredit Bermasalah Kami Urus KeBank PT. Cahaya Wastukencana 89 T:76466276 00218261B

PELUANG USAHA u/Pmbyrn ONLINE PLN Telkom Pulsa FIF ATM Bersama Sistem EDC/Internet Modal Terjangkau Peminat Serius 081320388300/ 081809867677/ 081322945454

LAIN-LAIN 00220519B

Thunder 125 2007 Hitam, Rp 10Jt Kredit Dp 1Jt Cicilan 489rbx35 MODERN MOTOR JL Ahmad Yani No. 218 (KOSAMBI) —————Phone: 7271286———00220705B

00220762B

Cari: Tukang Potong Kwalitas Butik HUb: 081322104406/7214248 00220803B

Kesempatan Llsn SD/SMP/ P/W u/ Djdkn Team Demo Alat Msk Usia Tdk Trbts Dtg lsg TrsSoreang-Ciwidey Kp.Cibereum Jati Rt1/ 4 Gg.B.Qaromah 23-081573598033 00220849B

Berminat Jd Member /Agen Rokok Herbal Modal Kecil T.085659371531 00220870B

DCR CPT Tukang cuci mtr Hub: Rumor Mtr Jl. Karawitan 23 (tdk tlp) dtg lsg 00220880B

ADIRA MOTOR Bth Marketing HONDA Gaji+Insentife Hub: Nuni-92346135 00220910B

Bank Asing Mmbthkn: Tele Mrktg, Mrktg, Kurir Hub: 70060519 00220912B

Dibthkn: Sopir Travel Bdg-Jkt Mngrti Jkt, Max 40Th Pglmn L m r n L s g K r m k e P T. S a l v i n d o Star Jl.Seram No.1 Bdg 40115 00220931B

Dbthkn Karyawan/ti Penampilan Menarik Usia Max 20Th Diutamakan Baru Lls SMA Domisili Daerah Kopo Hub: TOKO DUA BINTANG Pasar Sayati Indah Gg PasarA1 Bdg 00218687B

DIJAMIN SUKSES! Pelatihan Kewiraushaan Home Industri. Biaya Sangat Ringan. Kirim Data Ke “PT NG” ——PO BOX 7030 BDKB————00220936B

Dana Tunai Tnp Jmn Bth Marketing (Diutamakan Brpglmn) T. 9153 9205 00220947B

GARMENT Membutuhkan Penjahit Pria Max 30Th, Peglm Min 1 Th, Quality Control (QC) Pria/Wnt Max 25Th Brpglmn Diutamakan), Asisten Pola/Frading Pria/ Wnt Max 25 (Brpglmn Diutamakan) ————Datang Langsung Ke—— JL Sirnamanah 33C Sukajadi (Blk)Bank Niaga) Bandung 40161 Telp. 2042938 00220965B

CR STAFF ADM & Guru TK Islam. SMK/ D1/D2/D3 Bs B.Inggris. Lmrn Ke Growina Komp.Griya Winaya B13 No.4 Cinangka Ujung Berung ( Brsedia Training & Magang) 00220981B

Dibthkn Marketing & SPG Lmrn Bw Lsg ke Jl.A Yani 566 Cicadas Bandung 00221026B

DibutuhkanMARKETINGBerpengalamanAdaGaji + Komisi Jl Melong Raya Blok IV Nuri 64 Cijerah 00221057B

PERUSAHAAN KERAJINAN Cari Karyawan Trampil. Bisa Auto Cad.Punya Kendaraan.Tinggal di Cimahi.Lamaran PERUM PERMATAJl. Intan I/22 Cmh 40552 00221088B

DICARI Sales MARKETING. Supel Min SMA Kendaraan Roda 2, CV Photo NO HP Paling Lambat 28/6/2009 JL Ancol Utara I/ No. 57 Lengkong Besar 0 0 2 2 11 0 5 B

DCR Sgr 10 Mrktg P/W u/ Prdk Kshtn Fas; Gaji+Komisi+Bns Mnrk. T:022-70658801 00221114B

S’PORE-HK-TKW(GrtsUangSaku2JT)Perum Puskopad Tj.Sari-SMD.SUEB 91570642 00221117B

Bth Krywn /Ti Jujur, Rajin, u/ Kantor Min SMU Hub: Bu AYU 7537466/ 77885294 00221208B

DICARI SGR SOPIR SIM B1, Pglmn Hub: PT TTN T. 76328714-92638551 00221210B

Dibthkn Sgr Satpam Lsg Krj, Penglmn/ Non Hub:PT TTN T. 76328714-92638551 00221211B

DICARI MARKETING Utk BPR KS Hub: 92582355/76684020 00221212B

DBTHKN Marketing Min D3 u/ Max 27 SIM C Gaji Tetap+Bonus Gunung Batu 93D 00221251B

PT EMS Bth Banyak TKW Utk M’sia S’Pore Gratsis Dpt Uang Saku Laki2 Bs Potong Gaji T.081391407828 - 085862661794 - 0818610305 - 087820924347 00221321B

Dibthkn Dana Pribadi Rp 20Jt/Jasa 7%/Bln Jmn Ada SIUP Ada Untuk Pengembangan Usaha, Warung, Air Murni & Jamu 085295407084 / 5946929 /70176076 00221512B

PELUANG USAHA DISTRIBUTOR HABATS Jahe Merah Otem Sari Kurma Dll T:70509536 /085221221915 00217763B

Kami Ajari Bisnis Diinternet Dr Nol 100Rb/3Jam T:7538362/087821354854 00217767B

SOLUSI USAHAAnda Internet Banking &EDC Join Fee Murah T.022-70631564/ 70631563 00217816B

BARU LAUNCHING www. arisansedan. comSgr Ambil Posisi 7x700Rb Ket: 081321319925 00217979B

Dcr Pensiunan Irit, Pngguran Yg Ingin enghslan+an Partime/Flltm 91180753No SMS 00218043B

PELUANG BISNIS Bergaransi Gagal UangKembali, Ateng T.022-76700020 00218207B

Disc. 30-40 u/ Agen Mcm & Madu, Sari Kurma, Habbats, Herbal, Rosela 91502357 00218754B

Fee Seumur Hidup Buyer Get Buyer Min 1 Australia Hub: 70 111 333 00218759B

sabun Curah Mrh u/ Cuci Piring Rp 5000/ Liter THI II Blok 2B/1 T. 70414188 00218817B

Jika Pengeluaran Pulsa> 10Rb/Bln , Dptkan Passive Income 97Jt/Bln Hub:Almas 70118083, Sukajadi (Yudi) 92411057, Dago (Anton) 085214029491, Sarijadu (Agus) 78234116, Cijerah (Yadi) 087822051265, Padalarang (Imam Ali) 92328389, Kopo (Ari) 085720350025, Tamansari (Hadi) 92448826, (Darno) 08320540678 00219428B

BISNIS PULSA Paling Dahsyat di www.phoenixdahsyat.com Tlp.022-91238336 00219785B

00218798B

Mjd Agen Abon Bagus Maulana.System Konsinyasi Hub: 70034950 / 7802237

CLUB SHOP mau dapat uang jutaan & voucer blnj yogya gratis/bln T: 92970951

MODAL 5Jt Anda Dibayar 17Jt s/d 47Jt Tnp Krja Sama Sekali Grns-76508967

00220822B

00219111B

00219805B

..ANDA PUNYA TEMPAT STRATEGIS..?? Kami Punya Prospek Usaha Bagus utk LEMBAGA PENDIDIKAN..System Bagi Hasil ........ Hub: 085 2202 666 84 .....

PELUANG USH sbg Konsultan, keuangan, yg mau bljr & smngat ptnsi 5Jt/bln T: 92610227

00219279B

REVOLUSI MLM Terobosan Dahsyat Utk Membuat Anda Mendapat Penghasilan Besar Dg Cara Sederhana Kami Membutuhkan Pelaku Bisnis Jaringan Yg Ingi Lebih Cepat Sukses Hub: 0882 1805 6234 - 0231. 482 797 00220591B

Mau Jual Batagor Thailand? Tanpa Biaya. Hub: 2784973 (Wira) 00220789B

DICARI PARTNER Modal Rp 25Jt Serius Hub: 0856 5909 2666 No.SMS 00221272B

Dibthkn Pnjahit Pria/Wnt Pglmn d Butik Hub: SHI-THA Jahit 022-70076630 00221785B

LOWONGAN KERJA KESEMPATAN LULUSAN SD/SMP P/ W u/dJdkn Team Dem Alat Masak Usia Tdk Trbatas. Dtg Lsg Trs.Soreang Ciwidey Kp.CibeureumJati Rt 1/14 Gg.B Qaromah 23 T:081573598033 00216363B

00219898B

JL.ROSELLA MERAH & UNGU hrg Grosir —————Hub: 022-70110373———00220021B

PUSING Mikirin Duit Gak Ada Solusinya Hanya Ada Di 91960025 00220374B

KOSMETIK KELAPA Jl.Tatasurya 63 T.0815 7361 7761 / 0878 8603 6651 00220589B

Sdh Bnyk Bukti Jd Solusi Pnghsilan Min 100-500Rb/Hr T.081221261826 00220873B

MODAL KECIL hasil besar, Cpt BEP minat sms nama,almt lkp,Hp ke 081322271521 00220895B

BISNIS PULSA ISI ULANG Bonus Pasti Bsr 50-330rb/Hr Hub: 70656318

00220212B

DBTHKN Tkng Jahit,Obras,yg brpgln di garmen Hub: Bpk Jimmy T:08562132408 00220302B

PELATIHAN MEKANIK motor lsg magang salurkan kerja T: 7100716/70891463

00220470B

Cari:1 Org Wnt u/Pembantu Rumah Tangga / Toko Hub: 4231087 00220497B

PerusahaanAsing Bth SPV+Konsult+Agen Pny Tlp Kndr T.91182810-0811206189 00220561B

CARI SEGERA Wanita 27Th, D3/S1, Bisa Komputer. Pengalaman Tdk Diutamakan. Lamaran Bawa Langsung ke UD BANGUN LESTARI Ruko Kopo Mas 99V-99w 00220565B

CR WNT Jjr Cntk Pth Muda & Tua Utk Pijat Hub: 0853 2016 2191 DiCR Direct Selling(Sales Freelance) Mnmn Kshtn Alami Hub:(022) 76230819 00220638B

CR Pria u/Perkebunan Sawit d Malaysia Tnp Biaya/Ptg gaji T:(022) 7686 7699

00221759B

RUKO Jl Ruko Kopo Kencana Jl Sendi Kencana Blok B 10-11 Lt 200,m, LB 500m, 2.5LT 2 2 0 0 w, W, PA M , S t r a t e g i s T. 0811218134/ 022 91234 041 00218927B

- WARUNG MAMIN / RMH MAKAN Di Over/-Dikontrakan Lb (+-) 65m2 Parkir Luas Lokasi Strategis Jl. Turangga Barat Kav 1 Hub: 0813 2059 2058 00221249B

JL CPT RUKO 3Lt KopoMasRegency 100/ 250M2KodyaT.081375193683/081397838383 00221273B

RUMAH DIJUAL Jl Rmh Kav Minimalis, T36/57m2 Hrg:50Jt/N Rc.Manyar Cbdyt T.081320123523/70916466 00216623B

JLRMHT30/60UM22,5JtCcl438Rb/BlnRc.Manyar Alamanda T.081573972059/85874727 00217626B

JL Rmh Lt 100/200 Kurdi Baru VI No 27 Hub: 92260331/92347453 00218618B

Ovr Krdt Mrh Bumi Orange E4 No.1 Hook (Culdesak) 82m2 T:022.92080117 00218700B

Jl Rmh LT 22 Tbk LB 105 m2, 110Jt/ N Drh NANJUNG Hub: 91833060 00218716B

Jl Rmh 2LT 1300w, PAm, 3KT, Grs. Rancaekek Kncn Jl Sdap Mlm 6/4 T.70954300/7795464 00218742B

Jl Rmh T 45 Lt 120 Semi Rnv NEGO Kemakmuran Ry Blok III L 298 Riung Bdg 08122222682 00218745B

Jl Cpt Rmh LT 70/ LB 120m2, TCI Blok B 192 Full Renov Hub: 30272250 00218749B

Dijual Rumah Hook 210/250 2LT DiCimareme Indah, HubL 0818 0981 0000 00218830B

Jl RMh 2LT Jl Banjarsari XV/15 Antapani LT 330/200m, Strgs Jl Bsr T. 70573962 00218883B

THE EDGE Super Blok Apartement Kota Cimahi T: 022- 60897771/ 081320700417 00218936B

Jl RMh +Kost2an 4KT, KM diDlm, H:125Jt Dekat Pusat Kota T. 91726392/ 7561500 00219053B

Jl Rmh KalipahApo LT312 H:3M/Ng. Ciguriang Lt 289.H:3M/NET.4202567/4239234 00219156B

Over Kredit Cibaduyut Indah GC 39 Type 21 60Jt/N Hub: 70902990 00219179B

JL RMH PASEBAN 3 PHegar 3Kt,2Km Lt 145/Lb 120, 240Jt/Nego T:7643 2110 00219237B

Jl Rmh Buah Batu Regency E1/9 LT/LB 158/ 180, 5KT, 4Km T.0818639230/92578342 00219247B

Jl Rmh T36 Lt 100,2LT Fas:4KT, Grs,200m Dr Trmnl Riung Bdg.7508824/76661830 00219314B

JL Rmh Taman Cbdyt Indah Blok I 35/ 36 Lt 229, 2Rmh T:92024004/5434789 00219359B

JL/Kont RMH THI Lt 153/Lb 157 Tlp,SHM.Atap Tmr Hub:081221209737/91295126 00219419B

JL CPT BU T36 Lt 104/2Kt 1Km/Komp Margawangi Ciwastra T.7068 4367 00219468B

Dipsrkn T45 36/78 Kbn Manggu Cisangkan Cmh Bs KPR Jl h Haris 22 F Cmh 6631525 00219523B

JL. RMH Di Baloper pdlrng Lt:228/ Lb:200M2,5kt,2km,grs, 400Jt T:0852.9558.1965 00219675B

JL CPT RMH Rc.Ekek Lt 799/155 Rp 350Jt/N T.08122082449/ 78435088 00220011B

JL CPT Jl.Manjahlega Margahayu LT 80/60, SHM, Rp.95Jt/N T:9166 2119 00220042B

JL CPT RMH Lt/Lb 154/100 Hoek SHM Jl.Dirgantara G21/8 Arcamanik-7103562 00220559B

JL CPT RMH Lt84/Lb 60 2Kt 2KmTlp SHM Hrg 220Jt/N Jl.Adi Seruni No.23 Adipura 2 Gde Bage(Blkg Kolam Renang Tirta Adipura)T.7535142-76354137-08179234504

00220573B

BISNISMELILEAMasihBaruMencariFounder Leader, Pemain, Pemimpin 085721966728

JUAL RUMAH & TEMPAT USAHA 50m Dari Pintu Tol Padalarang Lt 325m2 Lb 300m2 x 2 lantai SHM IMB Tlp 2200W T.081572712340

00221176B

00221177B

INGIN HP Anda Menghasilkan Uang Segera Gabung di Vnet T.085720581019

00221480B

00221733B

MNI SOLUSI Penghasilan Cepat/ Bear 0811214539/ 081911905566 00221809B

KEBOCORAN TABUNG GAS Seting Terjadi dari Regulator Anda? Produk Inovatif Kami LPG S(a)ve adalah Solusinya!! BErminat untuk jadi Agen/ Marketing? Hub: (022) 73438221/ 085220263660 (no SMS) 00221813B

Dst Btr V-Net Mdl 99Rb Hasil Jutaan, Mlyn Rek.Lstrk,Tlp,FIFDll.RySkmskn130.76809898 00221850B

PENGUMUMAN terimakasih atas terkabulnya DOA NOVENA tiga salam maria 00220894B

00220579B

J L R M H S a r i j a d i B l o k 5 / 11 8 Telp. 022. 70285762 00220588B

JL RMH Lb 50m2/Lt 109m2 Jl.Moneter C7 Padasuka Hrg Nego T.085295240036 00220600B

Jl.TmnPuspaIndah Jl.PuspaBrt I/5 LT131/ 200,5KT,3KM T:7506626/081572638797 00220610B

Jual:Kost 2an Lt 140m2/ 10Tbk 128Jt NEGO, Blk Polres Cibabat 70906032 00220675B

Jl Rmh T45/Lt. 850m2, 65JT Tanjung sari Smd 081321014261/0261-203562 00220676B

JL CPT RMH Baru T51/100m2 SHM Lok.Komp.CimindiRayaT.6612465/76435018(TP) 00220695B

Jl Rmh Baru 111/72.Grs, 2KM, 2KT. Palapa Padasuka. NEGO. T:081322727707 00220736B

JL Cpt Lb 70/148 3Kt1KmCrptRnv, ADIPURA Pinus IX/46 08113432511-087852491969 00220756B

JL CPT H.210Jt Jl.Ciburuy Parapatan Arab Kamp.Kepuh34147/129m23KtT.022-70310818 00220777B

JL Rmh Baru 100Jtan SHM, Bisa KPR Cibiru T:(022) 9174 3138

PROPERTI HOTEL

00220806B

HARMONY INN 1 Jl. Talag Bodas 23 T.7317757 Bersih Nyaman Murah 00217897B

HARMONY INN 2 Jl. Talaga Bodas 62 T.7304783 Hotel Berbintang Murah 00217899B

- — — “ A R LYA G R O U P ” — — -(Free Hot Spot) Guest House, Wisma220Rb-1Jt Paket Meeting 50Rb-100Rb —Fax-Reserv 7278215 - 7218216— 00218179B

GUEST HOUSE Luas Hemat & Nyaman Jl Peta Taman Lingkar Selatan No 22 Diskon 30% Mulai 175rb Studio 350Rb Suite Room Call Lili T. 6072614/ 08156014400 00219203B

Bisnis Informasi ,InsyaAllah Hsl 100Rb6Jt/Hr.(022)93360807-77872137

HOTEL ROYAL CORNER (Hotel Keluarga) Jl Wastukencana No 8 T. 4222808 fas: AC, Air Panas, B Fast, Ruang Meeting Letak Di Pusat Kota Dgn Harga Terjangkau

00220710B

00219542B

00220651B

00221392B

Kost Putri Jl.Rengasdengklok Raya No.19 Antapani, 350Rb T:0818431133

00220571B

00220455B

Cr Pembantu RT Wnt/L Asal Jateng Pglmn 3Th U:21Th W.Kencna 50 A.70240248

00219976B

KOST WNT Baik2 Fas Lkp 250Rb Up/ Bln Kadipaten I/1 Antpn T.7192735

00221095B

YOGHURTPerLiterRp.7500(Encer),Rp.12.000 (Kental).Bdg Antar GRATIS-7699 8153

Bth Sgr Krywn/Ti Kntr Min U: 1835Thn Hub: Ira 081 394 907 339

00219401B

TRM KOST PUTRI sekar kedaton 10 sblh PT. Inti T: 5222854

00220564B

00218711B

00219826B

00219112B

Trm Kost Krywn/ti, Pasutri, Siswa/i 185Rb Jl.Wastu Kencana No.89

JL RMH 2Lt Lt 75m2 SHM Jl.Jatiluhur VII D333 Komp.Psr.Jati Uber T.91698300

LAUNCHING BISNIS Baru jadilah yg Pertama Mudah & menguntungkan-21033890

DIBUTUHKAN MARKETING Pria, SIM C Fasilitas: Gaji, Insentif, Bnus, Jenjang Karier Interview Langsung S.Hatta 273 Bdg Hub:70223640-91804577

00218793B

u/WANITA Jl Parakan Resik 6A Suhat 80m Dr Bh.Batu Sblm LPKIA T.70578515

JL RMH Komp.Permata Biru Biru Blok AS/91 T21/60 85Jt/Ng T.022-70452747

00221250B

00219089B

00218697B

Trm Kost Fas:Lkp+Intrnt, Jl Kelinci No 11 Bubat T: 7312078/ 081384909335

00221038B

00218357B

00218826B

00218696B

Trm Kost Jl. Pandu No 15 Hubungi :022.9 2 1 4 8 7 7 7

00221023B

Dibthkan Kry/Ti SMU Sdrajat, Gaji, Transport, Kom.,Insentif. Lam Kop Bks Jl RancaGoong 3/04 No 1 Cianjur

CH Entr Artis P/W 9-40th u/ Strn/ Iklan T: 022-92677138/ 9250577

00220875B

KOST JL Sulaksana 1 Gg Arkat 1/14 Fas Lkp. Dkt BSI Hub: 081321587763

SARI KURMA AL-JAZIRA & SAHARA 1Dus=24Btl=360Rb. Hub:0811210366

PRODUK Repeat Order Kencang Gampang Dijual Hrg Murah Kmsi Bsar-085721966728

ANDA INGIN jadi agent asuransi ————Hub: 0818-345673————

Hotel Arimbi Jl. Stasion Selatan No.5 T.4202434 Nyaman Murah Bersih

Ingin Isi BBM Jd Income+Pensiun, Mau? Syrt Ringn Mdl 395Rb.022.70943878

-—PT.PJTKI DEPNAKERTRANS RI—Menerima Lowongan Kerja U/ Wanita Di Singapura & Malaysia, GRATIS. Uang Saku rp 4Jt-an. Hub: TUTI 081.295.423.84/ 081.584.232.578

00220581B

DP Termurah (Baru/Bekas) Proses Cpt Dijmpt ACC T/SMS. 91353111- 70991923

-— URGENT: HOTEL , Supermarket— ————NewZealand,Canada,USA———— ——ICE Management - Cianjur———— Hub: 0263-3100068 / 081321695695—

JL RMH Lt 332/240m2 SHM H 460Jt/N SiapHuni Jl.GHA No.3 PrknSaat-7218680 00220827B

JL Rmh LT/LB 50Tbk Warung Tiwu Rt 5/16 Cipatat 91304332 00220852B

Over/Jual Rmh T.21/60 Renov. Jatinangor Tlp: 081 320 425 978 00220856B

JL:Rmh TP SHM, T36/84 Margawangi Estate,JL MK III/120 Bubat. 77866254 00220868B

JL RMH Jl.RayaKayuManis 10B Lt 120m2 Pgragajian(Sblh SMA I lmbg)-081320130321 00220892B

JL RMH 205Jt Jl.Cijambe Uber SHM Nego T.(022) 91 34 31 77 00220913B

JL CPT RMH H 80Jt/N Gg.Binong Utara III No.51 Warjam-Kircon Ana-085846511286 00220915B


8 SELASA, 23 JUNI 2009

Komisi E Tuding Pemprov Lamban Anggaran Operasional Perda Trafficking Belum Ada BANDUNG, TRIBUN Pemprov Jabar dinilai masih belum sigap dan agresif dalam menindaklanjuti pelaksanaan Peraturan Daerah (Perda) No 4/2008 tentang Pencegahan dan Penanganan Korban Perdagangan Orang, yang biasa disebut masalah trafficking. Ini terbukti belum diajukannya anggaran operasional pelaksanaan dari perda yang sudah disahkan dalam paripurna sebelum pertengahan tahun 2008 lalu. Penilaian itu dilontarkan oleh hampir semuaanggota Komisi E DPRD Jabar yang hadir dalam Rapat Kerja bersama Biro Hukum dan HAM Setda Jabar, Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) Jabar, dan Dinas Sosial Pemprov Jabar di Ruang Rapat Komisi E DPRD Jabar, Senin (22/6). “Kami sudah ingatkan berkali-kali agar setelah adanya perda itu harus segera diajukan penganggarannya. Seperti untuk perda traficking ini seharusnya sudah diajukan dalam APBD 2009,” kata Nur Suprianto Ketua Komisi E DPRD Jabar saat memimpin raker, kemarin. Nur meminta semua pi-

setiap ada rencana pengesahan perda atau pergub itu hanya pengumuman saja. Tapi setiap ada rencana pengesahan itu harus dibarengi dengan penyiapan pelaksanaan operasionalnya,” tambah Nur. Anggota Komisi E, Calvin Lambe juga menyesalkan atas kinerja eksekutif yang kurang cepat. Menurutnya, pihak eksekutif sebagai pelaksana perda harus segera menyiapkan dan menyusun anggaran dan kegiatannya. “Kita sayangkan, mengapa ini tidak diajukan dalam anggaran APBD 2009 dan draft anggaran APBD Perubahan 2009,” tutur Calvin. (ddh)

Kita juga tidak ingin, setiap ada rencana pengesahan perda atau pergub itu hanya pengumuman saja. NUR SUPRIANTO Ketua Komisi E DPRD Jabar

hak terkait yang mengurusi soal trafficking untuk bersama-sama saling mengisi dan berkoordinasi dalam menganggarkan anggarannya, agar tidak tumpang tindih. “Kita juga tidak ingin,

Baru Sedikit “Ini memang belum bisa diajukan pada APBD perubahan, karena kita masih perlu melakukan koordinasi dulu dengan semua pihak terkait yang masuk dalam gugus tugas,” kata Yeti. Menurutnya yang masuk gugus tugas itu selain semua OPD yang ada di lingkup Pemprov Jabar juga akan melibatkan penegak hukum seperti aparat kepolisian. (ddh)

KEPALA BPPKB Yeti Kadarwati mengakui bahwa pihaknya bersama instansi lain termasuk Dinas Sosial baru menganggarkan sedikit dana sosialisasi pada APBD 2009. Sedangkan untuk operasional perda yang perlu membentuk gugus tugas untuk mengkoordinasikan semua instasi dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), baru akan diajukan pada APBD 2010.

Tak Menyangka Diikuti Peserta Luar Bandung SEMULA tim OSIS SMKN 1 Bandung ragu kegiatan bertajuk “Wanoja Azayaka of Smeka One Bandung”, Senin-Selasa (22-23/6) berjalan sukses. Namun hanya dengan persiapan dua pekan, pekan kreativitas siswa itupun berjalan sukses. “Awalnya kami punya agenda dua kegiatan. Lomba nasyid dan kegiatan lain di bawah OSIS. Tapi setelah mepet dua pekan ini, eh OSIS tiba-tiba memutuskan kegiatannya disatukan dengan kegiatan rohis ini, dan terwujudlah lomba nasyid, syahril Quran, Smeka Idol dan bazar ini,” tutur Ketua Pelaksana Lomba Nasyid Yayu Ediansyah. Untuk lomba nasyid imbuh Yayu, dirinya merasa kaget begitu melihat daftar peserta. Lomba yang semula hanya diperuntukkan bagi SMA/SMK/MA di lingkungan Kota/ Kabupaten Bandung dan Cimahi, ternyata diikuti peserta dari Cianjur dan Garut. Total peserta mencapai 20 tim nasyid.

Iklan Baris : Rp. 12.000/Baris Iklan Kolom Favorit : Rp. 12.500/mmk

Jl Rmh Cpt Uk 72m2 2LT, 2KM, List 1300w Kondisi Siap Pakai 7233159

membaik. Fadli Nampak tenang dalam pangkuan istri gubernur Jabar ini sambil sesekali asyik memegang hadiah mobil-mobilan warna merah dari Netty. “Tanggung jawab berbagai pihak secara bergotong royong untuk peduli kepada sesama akan mengurangi risiko dampak gizi buruk ini. Merawat anak juga kewajiban suami, bukan hanya tanggung jawab ibunya saja,” tegas Netty, kemarin. Netty mendoakan agar Fadli lekas sembuh seperti sedia kala. Setelah memberikan bantuan kepada orang tua Fadli, Ade Margani, Netty berpesan agar sabar dan penuh kesungguhan merawat dan menjaga anaknya. (xx)

JL RMH BARU Kav.Nusa Indah Trs.Cibaduyut Rc.Manyar T.67271407-081321948510

00220984B

00221107B

JL RMH Jl.Cikajang Raya 49 Antapani Hub: 022-7273823-08122017749

00221015B

00221118B

Jl Perm. Cibaligo Cihanjuang LT 198/125m2, Hrg: 350Jt Hub: 022-92171512/6670901

Jl Pradha Ciganitri Blok A No 4 Logam Bubat Hrg: NEGO T:081322230212

00221017B

00221136B

Ovr Krdt Bjrn Komp Sanggar Mas Lstri H 34, Lb/Lt 45/72m2,H:58Jt T:76577735

Jl Rmh Jl Semarang No 93 Antapani Hrg: NEGO Hub: 0813 2120 7913

00221036B

00221138B

Jl T21 , Rnv, SHM,Air Bgs, Hrg:NEGO, Komp Jati KPI E9/16.H:87827569-0817435071

JL RMH Komp.Taman Rahayu III A5 No.6 Hub: 0812 2005 024

00221169B

00221154B

JL RMH T36 Lt 110m2/Lb 80m2 2Km JetPump 1300W Saluyu C X/144-92361970

JL RMH Jl.Cidurian Utara No.15 S.Hatta Hub: 081 321 911 946

00221196B

00221159B

Over Kredit T21/94m2, Hoek, Renov, CCl 320Rb-an. H:38Jt/N Hub: 87916134

Jl Rmh KOmp Bukit pErmata Blok E4/22 Hrg:NEGO.T.91937559-92580220-081573679666

00221217B

00221163B

Ovr Rmh Sari Indah Bl.Endah T36/72, 27/60,22/60 Mulai 19Jt T: 93456797

JL Rmh JL Dago Barat 64/159D Hrg:NEGO. Hub: 82520156- 70373430

00221819B

00221173B

Perum Cimareme Indah Blok A2/ T.45 LT 120/80 T:081220556650

Jl Cpt Toko Sepatu Wendy Jl Simpang Dago Hrg: NEGO. HUb: 081322714188

00221820B

00221180B

Jl Rmh LT 210m2, Jl Mahmud Kp Citunggal Rt3/21 No 24 Mkr Rhyu Mrg Ash 76809898

JL RMH Jl.Cijawura Girang II No.6 705/ 370 H.Nego T.4232353-91173888

00221848B

RUMAH DIKONTRAKAN 00219169B

Dikontrakan Rumah Di Uber Lt 150/LB 100m, 3KT Hub: 70497269/ 7308368 00220694B

KONT Cikaso Brt II/20 3KT, 1KM, Bathub, AC, Telp, Pst Kota, 5Mnt Ke Gdg Sate.08156228963 00221027B

DIKONT RMH TP 100 An. H.Ngadimun Jl.Trs.Sukubaru V Rt 7/6 Uber-70787036 00221094B

00221186B

JL RMH TCI B-14A 125/175 SHM H 350Jt T.022-4260547/91173888

SUMEDANG, TRIBUN Nasib siswa SMA dan SMK yang nilai ujian negara (UN) kosong masih belum jelas. Untuk siswa SMA ada satu siswi yang nilai Bahasa Indonesia kosong, padahal nilai mata pelajaran lainnya di atas tujuh. Sedangkan untuk SMK ada 17 siswa yang nilai uji kompetensi kosong. Kepala Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Sumedang Rusyana menyebutkan pihaknya terus

00220871B

HARGA NEGO JL RMH Jl.Ir.H.Djuanda 395A(Dago Atas) SHM Hub: 92175061 / 7802404 00217054B

jl Rmh Jl Cihanjuang 82 Blk No 219 Hrg: NEGO Hub:081320515228

NETTY HERYAWAN TRIBUN JABAR/ DENI DENASWARA

00218510B

JL RMH Green Hills Kav 51 Jati HandapCcheum Hub:Heriyadi-022.76767806 00218713B

Jl.RMHKomp.PemdaJabar429CisangkanHilir Lt/Lb 120/117 H 150Jt/N T.6621384-70078271 00218755B

JL RMH+Salon Jl.Mekarwangi 99(POLBAN) SHM Hub:022-82025986/081321088966 00218782B

MILIKI RUMAH BARU Di Banjaran Hub: 0817 6188 15 00218803B

Jl RMH Komp.Griya Bandung asri I Dkt Tol Bubat Hub: 081.2233.2464 00218850B

JL CPT Lt 1206m2] Jl.Ry.Laswi Ds.Cihuulang Ciparay T.081221056238/085220774292 00218867B

JL CPT(TP) Trs.Soreang Cipatik Ds.Pamekaran Hub: 085220310707

00220604B

Program Singkat raih Ijazah resmi S1=25Jt/S2=40Jt Hub:087822212188 00220627B

Terima Ujian Persamaan SD/SMP/ SMA Hub: T.91563684/ 70052749

00221063B

Prsamaan SMA/SMP Resmi, Termurah!! LPK MDC Jl Suci No.54, T: 70407010 00221783B

PEND & UJ.PERSAMAAN SMA/P “GANECA DETRA” Kircon 95 (Ujian Gelombang II Pendftrn s/d JUli 2009) T. 70460544 TESMI Ijazah Negara, Termurah!! Lulusannya Berkwlts 00221805B

Meubelux Aquarium Murah+Dekor Jl. Kiara condong No.457 T:70744593/7310610 00217893B

BAHAN BANGUNAN

00221073B

Trm Psnan BAKSO CINTA / Love..Unik, Enak, Halal. (022) 76507788 00221643B

ditemukannya gunting. “Gunting tersebut memiliki nomor register. Setelah dicek ternyata gunting tersebut milik Puskesmas Cikole,” ucap Deni, Senin (22/6). Pertama kali keberadaan gunting tersebut dilaporkan warga yang curiga kepada tersangka yang memiliki gunting dengan nomor register.”Kepada

ETALASE

Lsg Cair Jmn BPKB Mbl 84 Up/ Mtr ’00 Up Hadiah Mnarik 77883580/92228482

00220657B

PLC & INVERTER 2nd Brbgai Merk. Trm Service.Brgrnsi. T: 0816621185/ 70005041

00218777B

Jl Cpt BU Kav Margawangi SHM Bubat Lt 615, 249,242 m,T.91562341/7569140 00219180B

BU LT 700m2, List Hair, HP 35Jt/N Lok Soreang Hub: 022- 911.421.60 00219208B

Jl Tnh Sgt Strgs 540m2, Rp 80Jt Dkt Mlyng Reg. Cileunyi 081316508634 00221112B

JL TNH SHM Ls 200m2 Lok Pratista Antapani T.081322185086-70164486 00221203B

HARGA > 100 JUTA

JL Tnh SHM 485 m2 CingisedCisaranten Hub: 022 - 9173 2866

Jl Rmh Jl Neptunus Tmr R 2 No 29 Margahayu Dkt MTC Hrg NEGO. Hub: 7502049-76233545

MEJA GAMBAR

00221654B

Jl Meja Gambar Trax Merk Max Hrg: 3.2Jt/N Hub: 71211999/ 6035039

00218516B

JL Rmh+Tnh Desa Neglasari Ladangsora Garut H:400Jt/n 70201140/70693261 00220175B

Jl Rmh Jl Amlapura No 14 Antapani Hrg: 775Jt/Nego Hub: 022-7205567 00221140B

Jl Rmh Jl Mars Utara VI-9 Margahayu Raya Hrg: 400Jt/N HUb: 0818 9728 30 00221146B

Jl Rmh SP Komp Griya Bandung Asri II Blok L2 No 8 Hrg:175Jt/N T:7308262 00221153B

Jl Rmh Vila Baru. Perum Sutra Indah Jt.Handap Cchm Hrg:190Jt-an T:92936122 00221158B

00221166B

00220578B

00221168B

JL RMH T21/60m2 FullRenov 55Jt Perum Laksana Mekar Blok F70-081910535283

JL Rmh Komp Permata Hijau Rancaekek Hrg:800Jt/N Hub: 0818209120 00221185B

00220712B

00221800B

CANOPY BARU “ANTI PANAS” Stainless 100% Rp 90.000 LINGGA T.91181711 00216532B

TrmPesananKusen,Pintu,JendelaH:NKayuLkl/ Sebrang T:76488070/085221502010 00217909B

Sumber Baja Sedia Besi Beton Murah, Dkrim Grtis, Psn 24Jam 70830435/08124167201 00218671B

KUSEN JATI 45rb, Lokal 30 rb, Pintu Jati 350 rb. T: 7202258/ 081220807691 00218774B

KUSEN JATI =45Rb, Lokal=25Rb, Pintu Jati=400Rb, Lokal=350Rb T.70877486 00219219B

KUSEN JATI 45Rb, Lokal 30Rb, Pintu Jati 350Rb T.92929020/081322338444 00219240B

CANOPYBARUMODEL Minimalis+Rangka Holo 90.000 “INDO” T:70955583/5417946 00219339B

DAK KERATON Bata Ringan Truss genteng Metal Hub: 7029 6809

00220499B

J L TA B E L P I J I 3 K g = 1 2 0 R b , 12Kg=385Rb Hub: 081802027359 00220574B

MAU TARIK TUNAI Kartu Kredit ?? Tlp. 70132951 - 93460053 00220876B

T R I M A TA B U N G G A S 3 K g Hub: 9281 6006 00221219B

TERIMA Macam2 Barang Bekas kantor/ Pabrik. Hub: 70775131/08122358488 00221786B

Terima Mcm2 Barang Bekas kantor/ Pabrik Hub:70775131/081223584888 00221822B

USAHA CATERING 00219260B

UJIAN PEERSAMAAN SMP/SMA Terhemat & Resmi Hub:(022)76068882/78230660

“RENOSAF” Jati Kwalitas Tinggi Harga Terjangkau Hub: Karapitan 110 C T:4233908

00218361B

00219379B

00217783B

DANA CEPAT Lsg Cair Jmn BPKB Mtr/ MblData Dijemput Hub:71232322/92323222 00217821B

HARI INI LANGSUNG CAIR Jaminan BPKBMotor Hub: 70414751 Tanpa ADM 00217943B

BPRKS Pjm 1-500jt Ccl Mrh+Adm Kcl Jmn BPKB Mbl/Mtr/Bs T.Over T:70336967 00217955B

Bantu Bayar K. Kredit,Adm Ringan/D Talang Hub:(Wijaya)76248575/91859829 00218008B

1HR CAIR Tanpa Survey (Syarat Dibantu) Jmn BPKB Mbl/Mtr DijaminAcc T.76870256 00218209B

LANGSUNG CAIR!! Jmn BPKB Mbl’85 Up Mtr’01 Up T.92452112-70265933 00218238B

DANA CEPAT Jmnn BPKB Mbl ’85 Up Sedan - Jeep D-E-F-Z-B , Mtr ’95 Up Hub: ASEP 91906115/ 60928502 BANK MITRA DANA PUTRA UTAMA 00218477B

TANPA AGUNAN Khusus Warung/Toko 500Rb-6Jt 2Hr Cair T.91661616/73436277 00218484B

Pnjmn Dg Jaminan SHM/ Pool Mbl/ Mtr/ Kredit T: 92665717/ 7607 1917 00218718B

Jmn BPKB Bunga/Ccl Ringan a/n Orang Lain Bisa Tnp Finalty T.93282818/081321671228 00218786B

Langusng Cair!!! Jmn BPKB Mbl’85 Up Mtr’Up T. 76521270- 91742977 00218789B

KREDITAN lancar min 9Bln Kta bisnis 25-200Jt, 99% Acc T: 9200.3000 00218884B

’84 Up Plat D, E,F, Z, B Sedan, Jeep, Mtr’96Up MITRADANA JL Peta Ruko Kopo Plaza C 18 GANI (022) 929.555.22/ 766.33.888 Dibthkn Marketing 00219075B

BPKB Mtr a.n Sendiri 2003 up Selalu Ace Tanpa ADM t. 93313306/ 70500290 00219139B

DANATALANG Krt Krdt, Jth Tempo, Hemat, Aman, 92141199/ 69491171, Blk Persib

00219198B

VQ CateringTrm Psn Nasi Bungkus u/ Kyywn Mulai 3500/Bks (3McmSayur)93368636

SERVIS SPRING BED & SOFA Bkn Baru Ukuran Sesuai Permintaan T. 91194130

00217780B

PERLU SIUP /NPWP/TDP / Syrt Kredit BANK? Cpt&Murah T. 73454358

MEDIA EO mlyni pkt pernikahan,seremoni,jg pkt mknan, sesuai bdgt anda T: 92610227

PENDIDIKAN PENDIDIKAN

00217776B

00219193B

00220983B

00217903B

00220594B

RUPA-RUPA Jl Mrh tabung 12Kg=295Rb, 3KG= NEGO, Trm Servis Kompor/Regulator T. 76067511

SPECIALIS KITCHEN SET+BONUS Jl.KiaraCondong No.457 T:70744593/7310610

MEUBEL

BANK RESMI Pnjmn Uang Jmn BPKB Mtr / Mbl Hub: Saeful Jl.Padjajaran 132 T:70130568

..DANA TUNAI LSG CAIR.. Mbl’85Up Sedan, Jeep Leter D, E, F, Z, B / Mtr’95Up..Data DiJemput..Hub: AJID (022)9127 2650 / 0815 7317 3949 ..MEMBUTUHKAN MARKETING..

00221092B

00218492B

00217567B

BPRKS Uang Dpt Mtr/MblAnda Msh Bs Dpkai Jmn BPKB T; 081322626769/92302060

00221079B

00221143B

DANA LSG CAIR Jmn BPKB Mtr/Mbl Jl.Padjajaran 85 T:(022) 7681 3449 / 7620 9017

00220739B

TANAH

JL TNH 295m2 SHM Cck u Kost Jl.Pelita Dkt SD&UIN Jl.Cipadung Uber-081220158415

Jl Rmh Kebon Kopi 147 Hrg: 80Juta/ N Hub: 6075964- 081321380476

Jl Rmh Komp sanggar Hurip Jl SK VX No 2 Hrg:650Jt/N Hub: 70127088-0816605188

sebagai manusia wajar saja mereka waswas, apalagi mereka kan melanjutkan ke perguruan tinggi,” kata Rusyana. Sebanyak 17 pelajar yang nilai UN bidang studi produktif kosong adalah satu dari SMK Negeri dan sisanya dari SMK swasta. Jumlah pelajar SMK yang ikut UN 2.799 orang. Dari jumlah itu hanya satu pelajar murni tak lulus UN, yaitu dari SMK Korpri. (std)

petugas penyidik tersangka juga mengaku biasa membobol rumah-rumah kosong,” tambah Deni. Ia biasa melakukan aksi kejahatan dengan temannya dengan inisial AG yang kini masih buron. Atas tindakan pidananya tersebut tersangka dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. (fam)

00219297B

RM SHAHATI Menerima Catering Mulai 3500 Menu Spesial T.91893875

BPR MK 1 s/d 500Jt Bng 1% Prss Cpt Jmn BPKB Mbl’85 Up/Mtr’97 Up Plat Nmr Bbs/SHM/AJB Bs T.Over T.70906245/081221236146 00219218B

BPKB 2003 Up An Sendiri Tapa Potongan hub: DANI T.91710216/ 70462663

00220494B

00219289B

REKSA Catering Sedia Nasi Box Harga Mulai 6Rbs/d20rbHub:022-7107273/081320003048

Pinjaman Uang Jmn Ijazah Anak u/ Wira Swasta / Wira Usaha T: 022- 77899432

00221844B

00219313B

BPR Cbbt Jmn BPKB Mbl Mtr Proses Cpt Nandang 92798392

00219328B

00220979B

==========DANA PRAKTIS========== ————Super Praktis————— Duit Cair 45 Menit Jaminan BPKB ======== Hub: 70657443 ============

KTA 5-150Jt u/Krywn & Wrswasta Syrt: K.Krdt Min 6Jt - 9198 9548

00219329B

MODAL DANA MAX 125% Jmn BPKB Mbl/Mtr (Bs T.Ovr) T:911 80 373 - 76103959

DiJl Tnh Kapling Lt 140m2, 35Jt/Ng Dkt Perum Giri Jati Uber Hub: 0813 9497 5156

JLTnhPgirBRICangkngDyhkolotLt2470m2,SHM, H:25Jt/M2, T.91139946/081572889022

JL Gg Mesjid No 14 Rt2/8 Cicukang Kel Bina Harapan Arcamanik H:95Jt/N T.7335035

ETALASE 1m=500Rb, 1,5m=600Rb, 2m=700Rb, KusenAlmunm=45Rb/m, Grosir Kaca & Almunium. Phone:(022)7132 222408179283599-76607024 Fax: 7810320

00216140B

MESIN JL MIxeer Roti VK SKG, Flyer, Msn Obras n Neci, Knds 99% Hub:Wawan 0852 9558 1965

00220918B

HARGA < 100 JUTA

00218501B

memiliki kepastian lulus. Jadi tidak akan mengganggu proses pendaftaran mereka,” kata Rusyana. Ia menyebutkan petugas dari Disdik Sumedang terus memantau tentang kepastian kelulusan para siswa itu. “Ada petugs khusus yang terus memantau,” ujar Rusyana. Pelajar yang nilai UN kosong, lanjutnya, sudah mengetahui bagaimana kondisi yang terjadi. “Tapi

sebesar Rp 10 juta. Tersangka adalah residivis yang pernah divonis 1 tahun dalam kasus pencurian di daerah Subang. Kapolresta Cimahi, AKBP Puwolelono Sik MM didampingi Kapolsek Lembang AKP Sutarman, dan Kanit Reskrim Iptu Deni Kusnandar, mengatakan terungkapnya kasus pencurian obat berawal dari

00221784B

MAKANAN

JL KAV DiKomp.Ujung Berung Indah Jl.Segar Dlm No.13 Lt 109-08164869207

00221201B

Jl Rmh Jln SUKARAJIN II Hrg: 650Jt/ N Hub: 91636792- 08170267230

00221085B

00220536B

Jl Cpt Ranjang2 Ssun Kayu Baru &Bkas Ranjang2 Susun Besi Bkas Hub: 76055038

00218854B

Jl Rmh Vila Baru Perum Setra Indah Jt Handap Cicaheum Hrg Bandungkn Sblm Membeli T. 92062888

00218942B

JL Rmh Perum Marga Asih Jl Piranha Blok Q17/14 Hrg: NEGO.Hub:70569509

Sofa Mnmls 2Jt, Ktchn 770Rb, Kmr Set 7.700rb Servic Sofa 75Rb.92844020

JL. KAV 76+65M2,di blk ina kukis Bjg koneng khs mtr-cikutra T:70756673

RUPA-RUPA AKUARIUM

00221193B

JL RMH Jl.Nursaid Gg.Sumarmo No.15 350Jt/Nego T.0817 021 7114

00220801B

LEMBANG, TRIBUN Dena Nugraha (16) alias Baim warga Kampung Pasar Ahad Desa Cikole Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat, diamankan petugas Reskrim Polsek Lembang, Minggu (21/6), karena diduga terlibat kasus pencurian obat-obatan di Puskesmas Cikole. Akibatnya pihak Puskesmas menderita kerugian

00221055B

Ujian Persamaan SMP/SMA Terhemat& Resmi Hub: 022.76068882/78230660

00221192B

Jl Rmh Jl Pluto Raya Margahayu Raya Hrg: 500Jt/N Hub:91636792-08170267230

JL KOMP. LPH L2 Cimahi Cihanjuang Rp 825Jt/N T.70102363 / 081322947092

berupaya mencari kepastian kelulusan para siswa tersebut. “Saya sendiri yakin mereka itu lulus. Sebab sebagai guru, nilai yang lain bagus dan nilai mata ujian ada yang kosong. Nilainya kosong bukan nol,” kata Rusyana, Senin (22/6). Menurutnya, sebelum dibuka pendaftaran seleksi masuk perguruan tinggi negeri, kepastian kelulusan siswa SMA dan SMK itu sudah ada. “Mereka sudah

Cukup Telepon Akah (022) 7334977-80 Layanan Iklan sampai pukul 15.00 WIB -—ANDA BELUM LULUS SMP / SMA ?——Hub:Jl.Pasir Impun Barat No.12— ——Tlp:(022) 3101 8686..Usia Bebas— ——Dijamin Lulus..Ijazah Negara——

Jl Rmh Komp Pasirjati JL Jatimulya I No B 172 Hrg: NEGO. Hub: 081220152733

Jl Cpt Rmh Jl Cagak gg Robot, J Ry Tambak Mekar, Jl Cagak Subang T:087821282698-081572290728

akan rutin dilakukan. Bukan hanya diperuntukkan bagi siswa internal SMKN 1 tapi juga siswa lain di luar daerah, bahkan mungkin tingkat Jawa Barat. (Ida Romlah)

Pencurian Terungkap Lewat Gunting

00221133B

TOKO DiCr Glasdoor Freezer/Showchase, Minuman 2pnt 1000Ltr Bks.76944555/7797666

hro” dan “Azkiya”. Keduanya kerap manggung di sejumlah daerah, sehingga menjadi terkenal. Ketua OSIS SMKN 1 Iis Dahlia menjelaskan, ke depan kegiatan tersebut

Nilai UN Kosong

Iklan Display BW : Rp. 20.000/mmk Iklan Display Warna : Rp. 25.000/mmk

JL Rmh Prm MArga Asih Cmi Lt 72/60m2, Hrg: 90Jt T. 022 92171512/ 6670901

DIKONT RMH 2Th Jl.Riung Saluyu 14B/No.391 T.76099804/7565135

Apa sebab peserta bisa berdatangan dari Cianjur dan Garut? Gadis berjilbab itu menjelaskan, di SMKN 1 Bandung ada dua kelompok nasyid yang cukup ternama, “Azza-

Disdik Jamin 18 Siswa Lulus

Fadli Pegang Erat Jari Netty KELUARGA pasien gizi buruk, Fadli Sobarna (2) tidak menyangka yang datang ke rumah Fadli di Kampung Cisalak RT 01, RW 03 Desa Jatisari Kecamatan Cangkuang Kabupaten Bandung, Senin (22/6) adalah Ketua Tim Penggerak PKK Jabar, Netty Ahmad Heryawan, istri gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. Usai mengunjungi tempat tinggal Fadli, Netty melanjutkan besuk ke tempat Fadli yang sedang dirawat di ruang perawatan anak ruang Melati RSUD Soreang. Dengan penuh kelembutan, Netty mengulurkan jarinya. Fadli pun merespon seakan tidak mau melepaskan genggamannya. Netty menggendong dan memangku Fadli yang kondisinya tampak sudah

TRIBUN JABAR/ IDA ROMLAH

ATRAKTIF - Tim nasyid “Mutiara Senja” tampil atraktif dalam lomba nasyid di SMKN 1 Bandung, Senin (22/6).

BPR TRISURYA 1Hr Cair Jmn BPKB Bng 1-2,5% Pelunasan Bng Hilang T.70693114 00219378B

PENGEN MTR/MBL Krdtan Jd Duit? Aplks Dijmpt 70943936-93441859-085222102444

00220996B

AndaMauTutupKartuKreditKTAKmUrusKeBank s/dTuntas/Aman T. 69080169/081221280291 00221043B

DANA CEPAT 1 Jam Cair Tanpa Survey Jaminan BPKB Mbl/Mtr, Bisa Take Over, Bunga Ringan Proses Ccepat Hub: 02293323588/ 71422332

00219492B

00221072B

....30 MENIT CAIR Tnp Survey...... ...Jmn BPKB Mbl/Mtr T: 7004 1375...

Anda Punya Masalah K Kredit Kami Siap Membantu. Hub: 022-76620709

00219692B

00221116B

BPKB MSH Di Leasing(Max 10Bln)/Max Sisa 10x & Bth Dana Tunai T.92725974

“DANA TALANG” Pelunasan BPKB Mbl’85 Up/Mtr 2000 Up Hub:7811430/92622234

00219845B

00221129B

100% CAIR 30 Menit Jmn BPKB Mtr’92Up Mbl’85Up T:(022)70942683/76579052

GADAI MUAMALAT Bunga0% JMn Mtr/ Mbl Kreditan Bisa Hub: 76894343- 5225035

00220154B

00221213B

Pasti Cair !! 45 Menit Cair.. Proses Cpt Alih Bank Jmn BPKB Mbl/Mtr Bs Over Krdt Dr Leasing Hub: Ovik.... —022.9176 0149/664 2127——

BPKB=10 MENIT Cair Tnp Survey Tidak Ribet B1% Hub: 76003208

00220208B

PASTI ACC Jmn BPKB Mbl ’85 Up/Mtr Srtfkt Tnp BI Checking Trsedia Dana Talang, Plafond 125% Dari Transaksi Proses Cepat 1 Hari Cair, Bunga Ringan, ——Resmi Bank—— Bs Take Over Dr Bank/Leasing Hub: AKBAR Phone:022.70374232/ 085863327442/92394491 ===========Cari Marketing========== 00220315B

45 Menit Cair Jmn BPKB Mtr/Mbl (Bisa Tk Ovr) T:93459193/70049403 00220477B

Trm Pool Mobil Motor Jaminan BPKB Hub: 022.70996505/92289185 00220486B

Dana Talang Pelunasan BPKB Mbl/ Angkot ’98 Up Hub: 7611 0511 00220490B

MODAL 100Rb Bs Jd Jutawan Dg Partner Syariah Mdh Mrh Hub:081809376373 00220566B

PERLU DANA CPT?? Jmn BPKB Mbl/Mtr SHM Hub: RIZAL T.70274456 00220580B

TRM PINJAMAN Uang Jmn Mbl/Mtr Yg Msh Cicilan T.93323054-76553267 00220585B

BPKB 30 Menit Jadi Duit Mau?? Bisa Take Over Hub: 70206028 00220650B

KREDIT BPKB (Mobil, Motor) KS Pusat SUSANTO 91678712 00220674B

Pnjm Mdl Jmn BPKB Mtr/Mbl BPKB MshdiBANK Prss Cpt T.76217792/92675410 00220707B

SHM BPKB Mbl 2000 Up Bunga=1% Sedan, PU, MB, Truck, Elf, AK, Box 80Up Plat Se Indonesia/Pool Mbl/ M t r ’ 9 4 U p T: 0 2 2 - 9 2 2 2 5 5 1 2

00221214B

ANDA BTH DANA Pnjmn Tunai Tnp Jmn? Prss Cpt T.(022) 91837884/085222266820 00221402B

BUNGA 0,85% Jmn BPKB Mobil 86 Up bs Byr Bunga Sj T.70010438/92804648 00221431B

BANTU BAYAR Kartu Kredit ADM MurahT.022- 91268799 Tdk SMS 00221467B

Dana Cpt Jmn BPKB Mtr/Mbl Bng Mlai 1%an, Bs T.Ovr Tnp Srvy 100% Acc 70084429 00221793B

KREDIT PENGEMBANGAN USAHA Bang BUMN 150Jt-500Jt, SHM, IMB, 3s/ d100Jt BPKB Mtr 2002/ Mbl ’95, Tempat Usaha Wilayah Ujung Berung, Dsk Bisa Take Over, Hub: 91727571/ 92052496/ 081322535062/081322214098 00221806B

1jam Saja cair Bng Mulai 0,9% Tnp Svy BPKB Mbl/Mtr T:022-92102423 00221824B

BUKAN “JANJI” Bunga 0,96% Perlunasan % Ilang/Pasti Acc(Jmn BPKB) 9220 7692 00221830B

Dana Cepat Lsg Cair Jmn BPKB Mtr/Mbl Data Dijemput Hub:Ratna 70232322/92323222 00221851B

BPKB/Sertfkt/Akte /Pool Mbl/Bunga 0,7% Up Hub:(022) 73 44 57 77 00221854B

BPR KS 1-300Jt 1Hr Cair Ccl Ringan Bunga Mulai dr 1% Tnp Survey Bs Take Over Jmn BPKB Mbl/Mtr (Data Bs Djmput) Hub: 7007 4307 — 9182 4337 00221862B

RUANG USAHA Dikont u/Kantor Dll Jl.Ry Rancaekek Ruangan 4,5 x 13m, Lt Atas & Bawah, 2,8 x 13m, Lantai Atas Hubungi : (022) 779 77 11 / 9283 1231

00220759B

00220614B

1HR CAIR Tnp Survey Pjk Kndrn Mt Bs Mbl & Mtr(Bs T.Over) Hub:70275011

D I K O N T T m p t U s a h a Hub: 76189596 - 081221094569

00220765B

Telpon, Langsung CAIR (022) 9201 5998 ..Dibantu ACC, Jmn BPKB (24 Jam)

00221266B

Dikont Toko + Rmh Max.5Th Fas:Lkp Trs.Bubat No.44 Bdg T:08122138264 (TP) 00221720B

00220830B

(BANK)1JamCairDnTunaiJmnBPKBMtr/MblSHM Bs T Over Andri-91376476/0817434169 00220832B

Pinjaman Pasti Acc An. Angsuran Ringan bs T.Over Jmn BPKB T.91961594 00220874B

BANTU tarik tunai visa, master hub:76258841/9128255/081220166383 00220914B

Anda Bth Dana Tunai (KTA)Punya K.Krdt?Hub:TAMIM 76086944/ 081394263197 00220938B

TERTIPU Dengan Cek Giro Kosong HUb: 022 70604568 00220962B

GARUT RUPA-RUPA KOLAM JL KOLAM IKAN Alami Indah Lt 1215m2 SHM Leuwigoong Garut T.081394619813 00220596B


9 SELASA, 23 JUNI 2009

Polisi Ciduk Anak Pejabat

Lima Anggota Geng Motor Masuk Sel

TASIKMALAYA, TRIBUN - Dua siswa kelas II dan III SMA negeri berbeda di Kota Tasikmalaya diamankan polisi karena diduga melakukan aksi kekerasan, Minggu (21/ 6) dini hari. Keduanya, IS warga Nagrog, Kecamatan Indihiang dan RY warga Jalan Pabrik Es, kepada polisi mengaku sebagai anggota sebuah geng motor. Hari yang sama, Polres Garut meringkus tiga anggota geng motor lainnya yang diduga terlibat perkelahian dengan anggota kelompok mobil. Masing-masing WN (19) warga Kotabaru di kawasan Jalan Pembangunan, ZM (20) Kampung Papanggungan RT 02/01, Kecamatan Tarogong Kidul, serta SA (17) warga Ngamplang, Kecamatan Cisewu. Kapolsekta Indihiang AKP Didik Rohim Hadi didampingi Kanir Resintel Aiptu Aep Saepudin, Senin (22/6), mengungkapkan, kedua siswa itu bersama belasan anggota geng lainnya melakukan aksi pengrusakan ketika melewati daerah Indihiang. Tiga sepeda motor yang kebetulan diparkir di tepi jalan dinihari itu dilempar batu, botol dan digulingkan. Warga yang terbangun mendengar ribut-ribut itu langsung berupaya menghalau geng tersebut. Namun geng yang diperkirakan berjumlah 15 sepeda motor itu langsung kabur. Sebuah

sepeda motor Yamaha Mio warna merah milik anggota geng tertinggal di lokasi. “Menurut warga pengendara sepeda motor Mio itu, salah satu yang melakukan aksi pengrusakan. Tapi IS dan RY mengelak.” ujar Kapolsekta, seraya menyebukan, RY adalah anak seorang pejabat BUMN cabang Kecamatan Singaparna. Sebelumnya, lanjut Didik, kedua siswa itu sempat memperdayai petugas Satpam Perum BSM dengan meminta bantuan mengambilkan motor. “Untung saja petugas Satpam datang ke lokasi memakai seragam. Jika tidak, mungkin ia menjadi korban bulan-bulanan warga,” katanya. Sementara Kapolres Garut AKBP Rusdi Hartono didampingi Kasatreskrim AKP Oon Suhendar, Senin (22/6) membenarkan penangkapan ketiga anggota geng motor itu yang diciduk dari rumah masing-masing,

TERSANGKA Di Tasikmalaya: Is dan RY, siswa kelas II dan III SMA negeri berbeda, mengaku anggota sebuah geng motor. Keduanya terlibat dalam aksi pengrusakan bersama belasan anggota geng motor itu saat melewati daerah Indihiang. Menurut Kapolsekta, RY adalah anak seorang

Minggu (21/6). “Hingga kini kami masih menggali informasi lebih lanjut dari para tersangka guna pengembangan lebih lanjut,” terang Rusdi. Menurut Kasatreskrim AKP Oon Suhendar, ketiga pemuda itu diciduk karena terlibat dalam penganiayaan terhadap seorang pengendara mobil pada Jumat (19/ 6) malam. Saat itu, sekitar pukul 21.00, sebuah kelompok geng motor tempat WN dan dua rekannya berkumpul di Alun-alun Otista berpapasan dengan sekelompok pengendara mobil. Menurutnya, kelompok mobil berjumlah lebih dari tiga mobil itu mengejek mereka. “Terjadilah perselisihan yang berujung perkelahian,” kata Oon. Seorang anggota geng motor itu, Dendi (19) dikeroyok oleh kelompok mobil tersebut, Namun, seorang anggota kelompok mobil itu juga terluka parah. (stf/set) pejabat BUMN cabang Kecamatan Singaparna. Di Garut: WN (19), ZM (20), SA (17) anggota geng motor lain terlibat perkelahian dengan anggota kelompok mobil. Perkelahian yang bermula ejekan itu membuat seorang anggota geng motor dan seorang anggota kelompok mobil terluka. Ketiganya diciduk polisi di rumah masing-masing.

Sudah Dua Tahun Salim Dirantai TASIKMALAYA, TRIBUN - Karena sering mengamuk dan tak jarang mengancam nyawa orang lain, Salim (32), warga Kampung Rancageneng, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, terpaksa hidup dalam belenggu rantai selama dua tahun terakhir. Pihak keluarga yang didukung tetangga terpaksa merantai tangan dan kaki Salim, karena menderita sakit jiwa. “Sebenarnya Salim mulai memperlihatkan gejala sakit jiwa sejak enam tahun lalu. Tapi dua tahun terakhir ini kelakuannya makin membahayakan dan terpaksa dirantai,” ujar Etom (79), kakek Salim, saat ditemui Tribun, Senin (22/6). Menurut Etom dan Aji (47), tetangganya, sebe-

TRIBUN JABAR/FIRMAN SURYAMAN

PASRAH - Salim hanya bisa pasrah kaki dan tangannya dirantai karena sejak dua tahun terakhir ini suka mengamuk dan mengancam nyawa orang lain. Gambar diambil Senin (22/6).

lum dirantai dua tahun lalu, kelakuan Salim sangat membahayakan keluarga dan tetangga. Selama ini Salim hidup bersama Etom, Titi (53) ibu kan-

dungnya serta Dodoh (21) adik tirinya. Sementara ayah kandungnya sudah meninggal. Awalnya jika mengamuk ia memukuli lemari hingga

bolong-bolong. Tetapi kemudian mulai mengancam keselamatan keluarganya. Kakek Etom pernah dibanting. Dodoh pun pernah dikejar-kejar sambil membawa sebilah golok. “Kami tak kuat menghadapi teror seperti itu,” tutur Etom yang masih tampak segar itu. Sejak itu Salim hidup terbelenggu di ruangan di depan rumah. Salim sempat disapa Tribun dan mengutarakan keinginannya untuk bebas. Tapi saat diberitahu ia suka mengamuk, Salim berkilah. “Oh, itu bukan saya, tapi orang lain yang selalu berbisik ke telinga,” katanya. “Kami sebenarnya ingin Aa Salim sembuh. Tapi tidak punya biaya untuk mengobatinya,” tutur Dodoh sendu. (stf)

Warga Tolak Proyek Darajat 4 GARUT, TRIBUN - Warga beberapa desa di lingkungan Kecamatan Passirwangi, Kabupaten Garut kembali mendatangi lokasi proyek panas bumi PT Chevron Geothermal Indonesia (CGI) di Kecamatan Pasirwangi. Kali ini warga mempermasalahkan rencana pengeboran sumber panas bumi baru di lingkungan Pasirwangi yang dilakukan CGI atau disebut

proyek Darajat 4. Warga khawatir dengan adanya proyek Darajat 4 akan membuat warga makin kekurangan sumber mata air bersih di lingkungan mereka. Bentuk penolakan warga ini dilakukan melalui demo menuju kantor CGI di kawasan kaki gunung Darajat, Pasirwangi. Ratusan warga yang turun ke jalan di antaranya berasal

dari desa Padaawas, Desa Talaga dan Pasirkiamis. Seorang koordinator pedemo, Dahfan (25) mengatakan, keberadaan DGI yang mengolah panas bumi di kawasan Darajat melalui proyek Darajat 1, 2 dan 3 telah menghasilkan keuntungan sangat besar bagi perusahaan tersebut. Saat ini, ujarnya, akan mengembangkan proyek Darajat 4, namun

dikhawatirkan akan menimbulkan dampak buruk bagi warga Pasirwangi. Terpisah, Acting Manager Community Affairs PT CGI Puspo Oetomo mempertanyakan alasan warga yang menolak proyek Darajat 4. Menurut dia, proyek ini tidak mengganggu air permukaan. “Air permukaan tetap dapat dikonsumsi,” kata Puspo. (set)


10 SELASA, 23 JUNI 2009

Ziyanti Mengembuskan Napas Terakhir INDRAMAYU, TRIBUN Setelah menjalani perawatan tim medis RSUD Indramayu, Ziyanti, bocah berusia 19 bulan warga Desa Karangampel Kidul, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu mengembuskan napas terakhirnya pada Senin (22/6) pukul 12.05. Sebelum menjalani perawatan tim medis RSUD Indramayu, bocah mungil itu memang dalam kondisi

Balita Derita Gizi Buruk

kritis. Selain tidak sadar, untuk bernapas saja Ziyanti harus menggunakan selang oksigen. Tentu saja, kondisi itu membuat ibu kandungnya, Emi larut dalam kesedihan. Bahkan, wanita berusia 40 tahun ini syok. Ayah Ziyanti, Manjur (45), menuturkan ketika lahir

kondisi buah hatinya itu normal. “Saat lahir berat badannya mencapai 4 kilogram. Tapi, saat usia tiga bulan, anak saya sakit. Panas tubuhnya tinggi. Bahkan, anak saya ini kejang-kejang,” ujar Manjur ketika bertemu Tribun, Minggu (21/6), di bangsal Ruang Anak kelas III

Bayu Masih Dirawat Intensif DOKTER Dedi Rohendi menjelaskan ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya gizi buruk. Antara lain, tingkat ekonomi, pola asuh, dan tingkat pengetahuan. “Ini sangat berpengaruh pada perkembangan anak,” katanya. Pada sisi lain, Dedi

mengungkapkan, saat ini selain Ziyanti, pihaknya pun merawat satu pasien gizi buruk lainnya. Namanya Bayu Pramuja, warga Desa Sendang, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Bocah berusia 13 bulan itu masih menjalani perawatan intensif di

bangsal Ruang Anak kelas III RSUD Indramayu, satu ruangan dengan Ziyanti. Berdasarkan rekam medis, tukasnya, Bayu pun mengalami berbagai penyakit penyerta. “Bayu menderita diare. Pastinya, sampai kini, Bayu masih menjalani perawatan intensif,” pungkas Dedi. (win)

RSUD Indramayu. Pasca panas tinggi, lanjutnya, pertumbuhan anaknya menjadi lambat. Salah satu buktinya, hingga usianya menginjak 19 bulan, bobot tubuh Ziyanti hanya 5,6 kilogram. “Sedangkan anakanak seusainya, berat badannya ada yang mencapai 15 kilogram,” ujarnya. Sebelum menjalani perawatan terakhir, selama 6 bulan, Ziyanti menjalani pengobatan karena berdasarkan pemeriksaan rumah sakit setempat, bocah itu menderita TB paru. Walau menjalani perawatan hampir setengah tahun, kenyataannya. Ziyanti tetap tidak kembali pada kondisi normal. “Berat badannya pun tidak pernah naik,” cetusnya. Diperkirakan, kondisi itu

terjadi akibat keadaan ekonomi keluarga tersebut. Pasalnya, Manjur, yang berprofesi sebagai penarik becak, mengaku tidak mampu membelikan keempat anaknya makanan bergizi. Manjur mengutarakan, tiap hari Ziyanti hanya menyantap nasi campur pisang. “Penghasilan saya Rp 5.00015.000 per hari. Jangankan beli makanan bergizi, untuk keperluan sehari-hari pun kurang,” lirihnya. Direktur RSUD Indramayu, dr H Dedi Rohendi MARS, saat dikonfirmasi, Senin (22/6), menjelaskan, Ziyanti menderita TB paru dan meningitis (peradangan otak). Bahkan, lanjutnya, Ziyanti sudah termasuk pada level marasmic kwashiorkor (kurang energi protein). “Antara kondisi gizi dan penyakit infeksi memang saling berpengaruh,” ujarnya. (win)

NAPI Membela GG

Ditahan karena Pecahkan Kaca di Kantor Sendiri

BANDUNG, TRIBUN Persatuan Narapidana Indonesia (NAPI) melalui Sekjennya Mulyana W Kusumah meminta agar Polda Jabar mengalihkan status penahanan atau menangguhkan penahanan terhadap GG, Direktur Metro Garmin Group. Mulyana didampingi dua temannya mendatangi Mapolda Jabar, Senin (22/6) siang. Ia berniat menyampaikan surat kepada Kapolda Jabar Irjen Pol Timur Pradopo. Namun karena Kapolda tidak berada di tempat, surat itu akhirnya hanya dititipkan kepada staf Kapolda. “Kami memohon pertimbangan dan kebijakan Kapolda mengenai pengalihan status penahanan,” tuturnya kepada wartawan. Ia juga melihat, penambahan pasal 170 KUHPidana dalam kasus yang menyeret GG ke tahanan tidak tepat. Karena pasal 170 itu adalah perbuatan yang dilakukan secara bersama-sama. “Ini kan dilakukan sen-

dirian. Dan itu dilakukan di kantor milik sendiri. Dengan mengangkat kasus kaca pecah di kantor milik sendiri, sejarah republik ini akan mencatat. Kaca pecah yang harganya Rp 250 ribu lebih penting dari tindak pidana lain yang lebih berdampak pada masyarakat,” tuturnya. Ia juga melihat penahanan terhadap GG akan berdampak pada nasib 15.000 karyawan di Metro Garmin. Selain ke Polda Jabar, pihaknya juga akan melaporkan kasus ini ke Komnas HAM, Kapolri, Kompolnas, Ketua Komisi III DPR dan Dewan Pertimbangan Presiden. Pengurus LBH Bandung Gatot R yang mendampingi Mulyana menambahkan, penangkapan terhadap GG melanggar hak azasi. Terpisah, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Dade Achmad mengatakan pihaknya akan berkoordinasi lebih dulu dengan Bidang Hukum Polda serta Direktorat Reserse Kriminal Polda untuk menanggapi permintaan dari NAPI. (tis)


11

SELASA, 23 JUNI 2009

Eka dan Arief Berpeluang Jajal MU dari halaman 1

skuad IAS adalah Maman Abdurahman, Atep, Nova Arianto, dan Hariono. Ketua Bidang Mobile Program Tur MU ke Indonesia, Sigit Nugroho, Senin (22/6), memperkirakan Eka Ramdani dan Zaenal Arief akan masuk ke skuad IAS. “Melihat hasil poling SMS yang akan mendekati tanggal penutupan, kedua pemain ini beserta

HASIL POLING HINGGA SENIN KEMARIN: 1. Boaz Solossa (Persipura) 17,50 persen 2. Bambang Pamungkas (Persija) 15,10 3. Budi Sudarsono (Sriwijaya FC) 9,20 4. Charis Yulianto (Sriwijaya FC) 9,10 5. Markus Horison (PSMS Medan) 7,50 6. Firman Utina (Pelita Jaya) 5,70 7. Ismed Sofyan (Persija) 4,50 8. Eka Ramdani (Persib) 4,40 9. Rahmat Afandi (Persitara) 4,10 10. Talaohu Abdulmushafry (Persiba) 3,30 11. Ferry Rotinsulu (Sriwijaya FC) 2,30 12. Ricardo Salampessy (Persipura) 2,20 13. Zaenal Arif (Persib) 2,00 14. Atep, Maman Abdurahman, Nova Arianto, Hariono, dan pemain Liga Indonesia lainnya 13,10

Pengawasan Pemkab Kurang dari halaman 1

Indonesia (IPHI) Kabupaten Garut. Menurut Kepala Seksi Aset Pemkab Garut di Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD), Wawan, Senin (22/6), awalnya Islamic Center berupa gedung serba guna yang dikelola Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten (PUK) Garut. Gedung Serba Guna itu digunakan untuk berbagai kegiatan pemerintahan dan nonpemerintahan. “Termasuk kegiatan komersial, karena memang ditujukan untuk pemasukan daerah (PAD),” ujar Wawan. Sejak 1993 Gedung Serba Guna diganti menjadi Gedung Islamic Center seiring dengan keluarnya Surat Keputusan Bupati No 456/ SK.42-Kesra/93 yang menyerahkan pengelolaan Gedung Serba Guna kepada IPHI. Saat dipegang IPHI, awalnya Islamic Center dipergunakan untuk kegiatan syiar Islam. Ketika itu, Pemkab hanya membebankan biaya sewa sebesar Rp 3 juta per tahun kepada IPHI. Namun belakangan IPHI tidak mampu mengelola lagi sehingga gedung pun terbengkalai dan rusak berat. Menurut Wawan, kelancaran IPHI membayar sewa kelola hanya berlangsung hingga tahun 2003. “Itu pun bayar sewa kelolanya hanya Rp 1 juta kepada Pemkab. Jauh menurun dari kesepakatan sebelumnya Rp 3 juta per

pemain-pemain di atasnya sangat berpeluang masuk tim Indonesia All Star karena persentasenya terlihat aman,” ujarnya. Tapi semuanya bisa saja berubah, lanjut Sigit, jika pemain di bawah mereka terus mendapat banyak dukungan dari masyarakat. “Tapi yang jelas yang terpilih nanti adalah yang terbaik menurut masyarakat,” katanya. Poling SMS untuk tim All Star ini digelar sejak 15 April sampai 10 Juli 2009. Dalam poling berhadiah ini, pencinta bola yang memilih pemain harus mengirimkan SMS via nomor 9288. Kedua pemain ini memang sudah diperkirakan akan mendapat dukungan SMS yang banyak karena keduanya sejak setahun terakhir ini sudah mempunyai wadah bagi fans mereka, yaitu Zaenal Arief Fans Club dan Eka Ramdani Fans Club. Bahkan beberapa waktu lalu Eka mencari dukungan melalui dunia maya lewat situs pribadinya, www.ekaramdani.com dan friendster. “Peluncuran website ini merupakan sarana mendekatkan diri bagi Eka dengan para penggemar dan angggota Eka Ramdani Fans Club di seluruh tanah air sekaligus sarana promosi,” kata Eka dalam sebuah kesempatan kepada Tribun. Kedua pemain ini mengaku sangat bangga dan bersyukur jika nantinya benarbenar terpilih masuk Indonesia All Star. “Saya bersyukur, jika terpilih, maka ini akan menjadi hadiah kelahiran anak saya,” ujarnya. (tor)

tahun,” ujarnya. Tahun 2005, lanjut Wawan, gedung ini sempat direnovasi karena akan digunakan untuk kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Jabar. “Seingat saya, itu renovasi dan kegiatan terakhir Gedung Islamic Center. Setelah itu, gedung tersebut tidak lagi dipergunakan hingga sekarang,” ujarnya. Tribun mencoba menghubungi Ketua IPHI Garut, Drs H Muis Hamzah. Namun yang bersangkutan tidak mengangkat telepon selulernya. Juga ketika disampaikan melalui pesan singkat, yang bersangkutan tidak membalas. Wawan mengaku tidak menyimpan data tentang nilai aset gedung dan ihwal pendirian Gedung Islamic Center karena berkas-berkas dipegang pengelola pertama, yaitu PUK (kini dilebur ke Dinas Bina Marga). “Data yang ada pada kami hanya sebatas nilai aset keseluruhan tanah seluas 17.775 meter persegi,” ujar

Wawan sambil menunjukkan data-data tersebut kepada Tribun. Islamic Center ini berdiri di atas lahan yang disatukan dengan dinas lain, seperti Dinas Lingkungan Hidup, Depperindag, BPR Garut Kota, Dinas Peternakan, SD Mawar, serta TK Pertiwi. Secara terpisah, anggota Komisi C DPRD Kabupaten Garut Lucky Lukmansyah Trenggana mengaku tidak tahu ihwal keberadaan Gedung Islamic Center. Ia meminta Tribun untuk bertanya kepada salah seorang anggota Pansus DPRD, Haryono. Namun saat dihubungi, ponsel Haryono tidak aktif. Tribun juga mencoba bertanya kepada Ketua DPRD Dedi Suryadi melalui ponselnya. Namun Dedi juga mengaku tidak tahu menahu soal anggaran awal Gedung Islamic Center berdiri. “Maaf, saya tidak tahu apa pun mengenai Islamic Center. Gedung itu sudah ada sebelum saya menjadi ketua dewan,” ujarnya singkat. (set)

Joko Batal Menyerahkan Diri JAKARTA, TRIBUN - Status terpidana kasus cessie Bank Bali, Joko Tjandra, akan ditentukan Selasa (23/6). Hingga kemarin sore, sebagai batas waktu penyerahan diri yang dipatok Kejaksaan Agung, Joko tidak muncul. Joko malah meminta penangguhan penahanan hingga bulan depan. “Nanti kalau laporan tertulis sudah saya terima, baru besok (Selasa ini) diumumkan,” kata Jaksa Agung Hendarman Supanji di Kejagung, Jalan Sultan Hasanudin, Jakarta, Senin (22/6). Hendarman menjelaskan, status buron atau tidak ditentukan oleh Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, bukan oleh Kejaksaan Agung. “Nanti saya dengar dulu dari Kajari Jakarta Selatan. Sekarang saya masih menunggu laporan dari Kajari Jakarta Selatan karena belum ada

Diduga Gaji Pemain Disunat dari halaman 1

nilainya hilang antara 10 hingga 20 persen. Penyimpangan ini memang tidak mudah untuk dibuktikan karena biasanya kebanyakan pemain merasa ikhlas saat uangnya dipotong,” kata Dedi di ruang tunggu DPRD Kota Bandung, Senin (22/6). Saat dikonfirmasi soal dugaan pemotongan gaji pemain, Manajer Persib Jaja Soetardja membantah keras. Jaja meminta hal itu juga dikonfirmasi langsung kepada pemain karena pihaknya tidak pernah memotong satu rupiah pun. “Kalau ada potongan, sudah pasti pemain ngamuk. Buat apa saya motong gaji pemain, berani disumpah tak pernah terpikirkan untuk memotong gaji pemain untuk kepentingan priba-

Kejari Bakal Telusuri Dana Bansos dari halaman 1

TRIBUN JABAR/KEMAL SETIA PERMANA

TERBENGKALAI - Kondisi Gedung Islamic Center dibiarkan terbengkalai, padahal pernah menjadi tempat pelaksanaan MTQ.

Menerangi Jawa-Bali Selama 30 Tahun dari halaman 1

peresmian pengoperasian PLTP Wayang Windu Unit II, Senin (22/6). Proyek PLTP Wayang Windu Unit II menghabiskan investasi sebesar 210 juta dolar AS dan mampu menyerap tenaga kerja 1.600 orang, termasuk 850 orang tenaga kerja lokal atau warga di sekitar lokasi PLTP. CEO & Managing Director Star Energy, Bret Mattes, menambahkan, PLTP Wayang Windu ini sangat berpotensi untuk dikembangkan lebih lanjut. Unit III direncanakan siap beropersi pada 2012 dengan kapasitas 170-190 MWe. Dilanjutkan dengan Unit IV pada tahun 2014. Proyek PLTP Wayang Windu Unit III dan IV ini termasuk dalam program pemerintah pusat untuk percepatan pengadaan listrik tahap II sebesar 10.000 MWe. Menurut Yusgiantoro, pengadaan ini bertujuan untuk mengantisipasi kelangkaan atau krisis listrik seperti yang terjadi beberapa tahun lalu. “Jika terlaksana, pengadaan ini akan mampu mema-

sok kebutuhan listrik PLN Jawa-Bali selama 30 tahun,” tandas Yusgiantoro. Yusgiantoro menyebut proyek PLTP Wayang Windu ini sebagai titik tolak pengembangan energi alternatif di Indonesia. Menurutnya, kebutuhan akan listrik sudah tidak dapat ditawartawar lagi. Kebutuhan listrik ini, menurutnya, lebih cepat daripada pertumbuhan ekonomi Indonesia. Besarnya kebutuhan akan listrik ini disebabkan banyak faktor, di antaranya cepatnya pertumbuhan penduduk dan makin berkembangnya sektor industri di Indonesia. Perkembangan ini berbanding lurus dengan kebutuhan mereka akan listrik. Ia menyatakan pengembangan sumber energi alternatif ini sebenarnya sudah dimulai puluhan tahun lalu. Namun krisis ekonomi yang melanda Indonesia pada tahun 19971998 memaksa pemerintah pada saat itu menghentikan sementara proyekproyek pengembangan energi alternatif. Akibat dihentikannya proyekproyek tersebut, sepuluh tahun kemudian, atau sekitar tahun 20072008, Indonesia sempat kelimpungan karena mengalami krisis energi listrik

Dikatakan Amari, pihaknya kini konsen untuk melakukan pemberantasan korupsi. Karena itu, pihaknya selalu mengevaluasi hasil kinerja kejari se-Jabar, termasuk evaluasi kasus korupsi di Kejari Bandung. Amari mengatakan, evaluasi sementara di Kejari Bandung untuk urusan penanganan kasus korupsi, hasilnya lumayan. Pihak Kejari Bandung sudah mencapai target. Namun perlu

di berbagai tempat. Pemadaman bergilir dilakukan di mana-mana. “Dengan demikian, proyek pembangkit listrik alternatif ini tak bisa ditawar-tawar lagi dan sangat mendesak mengingat kebutuhan listrik di Indonesia sangat besar. Bahkan kebutuhan listrik kita tujuh kali lipat lebih cepat dari pertumbuhan ekonomi,” tandas Yusgiantoro. Beberapa kelebihan sumber energi panas bumi atau geotermal, menurut Direktur Utama Pertamina Geothermal, Abadi Purnomo, antara lain renewable (dapat diperbaharui), bersih karena berasal dari alam, ramah lingkungan, dan lebih hemat secara ekonomis jika dibandingkan dengan energi yang dihasilkan bahan bakar minyak (BBM). Ia memperkirakan, pada 2025 kebutuhan energi Indonesia setara dengan dua juta barel minyak per hari. Solusinya, kata dia, mau tidak mau Pertamina harus memulai dari sekarang untuk mengembangkan lebih lanjut sumber energi alternatif seperti panas bumi. “Kita bisa menghemat 40 persen ketimbang jika kita memakai energi bahan bakar minyak,” tegasnya. (*)

Tidak ada aturan dalam UU untuk menunda eksekusi, kecuali hukuman mati. MARWAN EFFENDI Jaksa Agung Muda Pidana Khusus

DOKUMENTASI

pada Kamis 11 Juni memutuskan menerima PK Jaksa. Selain hukuman penjara dua tahun, Joko Tjandra juga harus membayar denda Rp 15 juta. Uang milik Djoko Tjandra di Bank Bali sejumlah Rp 546.166.116.369 dirampas untuk negara. Sejak Kamis 11 Juni, Imigrasi mencekal Joko Tjandra. Pencekalan ini juga berlaku bagi terpidana kasus cessie Bank Bali lainnya, Syahril Sabirin. Mantan Gubernur BI itu juga divonis dua tahun penjara. Joko Tjandra diketahui berangkat ke Papua Nugini pada 10 Juni 2009 pukul 20.00 dari Bandara Halim Perdanakusumah dengan menumpang pesawat carter bernomor CL 604 bernomor penerbangan N 720 AS. Joko Tjandra berangkat ke PNG dengan menggunakan paspor bernomor P 806888. (Persda Network/ yls/dtc/vivanews)

laporan tertulisnya. Jadi, masih menunggu,” jelas Hendarman. Di tempat yang sama, Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Marwan Effendi mengatakan, pihaknya tak akan memanggil kembali Joko Tjandra. “Kalau dia di dalam negeri, dia dicokok sekarang,” kata Marwan. Menurut Marwan, tak mungkin kejaksaan memenuhi permintaan Joko Tjandra mengenai pengunduran waktu eksekusi sebulan lagi, tanggal 18 Juli 2009. “Tidak ada aturan dalam

UU untuk menunda eksekusi, kecuali hukuman mati,” kata Marwan. Apakah itu berarti kejaksaan menolak permintaan Joko Tjandra? “Artikan sendiri,” kata Marwan, yang lantas menambahkan bahwa kejaksaan akan bekerja sama dengan Interpol untuk menangkap Joko Tjandra. Majelis Peninjauan Kembali yang diketuai Djoko Sarwoko dengan anggota I Made Tara, Komariah E Sapardjaja, Mansyur Kertayasa, dan Artidjo Alkostar

di,” tegas Jaja, yang dihubungi Tribun semalam. Dedi mengatakan, laporan ini sebenarnya sudah diterima KPK. Namun, KPK meminta BIGS melengkapi data pelapor dan sejumlah data lainnya. “Saya diminta untuk melengkapi, terutama identitas saya. Akhir bulan ini semoga sudah saya laporkan kembali,” kata Dedi. Selain soal gaji pemain, ada dua dugaan lain menyangkut Persib, yakni terkait dengan payung hukum yang digunakan Pemkot Bandung untuk menggelontorkan dana Rp 29,5 miliar kepada Persib pada tahun 2008. Menurut Dedi, berdasarkan Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 yang kemudian diperbarui dengan Permendagri Nomor 9 Tahun 2007 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, Persib bukanlah organisasi yang berhak mendapat dana hibah. Sebab, Persib adalah orga-

nisasi profesional. “Jadi, uang sebanyak Rp 29,5 miliar itu ilegal karena Persib bukan kelompok yang berhak menerima dana hibah,” katanya. Kedua, terkait dengan fenomena penggelapan dana pajak. Selama lima tahun sejak 2004hingga 2008, Persib diduga tidak membayarkan pajak penghasilan pemain. Secara akumulasi jumlahnya mencapai Rp 13,77 miliar. Organisasi Persib, kata Dedi, wajib melakukan penarikan dan pelaporan pajak. Menjadi sangat ironis karena dalam struktur kepengurusan Persib ada pejabat-pejabat yang sangat paham dengan aturan perpajakan. Masyarakat patut mempertanyakan mengapa para pejabat itu diam dan membiarkan Persib tidak membayar pajak. Dugaan penyimpangan lain yang nantinya menjadi pelengkap laporan BIGS ke

Tentunya kami tidak hanya mengandalkan laporan masyarakat. Kami akan bergerak.

Kajari Bandung, Sri Harijati, saat dikonfirmasi soal kesiapan untuk menelusuri dana bantuan sosial, langsung menjawab siap. “Kami siap untuk melakukan penelusuran dana sosial. Jika ditemui (kejanggalan), dipastikan akan ditindak,” ungkap Sri. Dijelaskan Sri, untuk sementara belum ada laporan masyarakat mengenai adanya dugaan penyimpangan bantuan dana sosial. Namun pihaknya tidak hanya menunggu bola, tetapiakan menelusuri. “Tentunya kami tidak hanya mengandalkan laporan masyarakat. Kami akan bergerak,” jelas Sri. (sob)

KPK adalah adanya kebocoran dana Persib saat dicairkan karena digunakan untuk membayar sejumlah fee kepada orang-orang yang mendorong pencairan dana Persib. “Saya laporkan ke KPK, nanti KPK yang akan meminta BPK melakukan audit,” kata Dedi. Menurut Dedi, dugaan penggunaan kuitansi kosong saat pencairan dana adalah sebuah praktik penyimpangan anggaran yang sudah biasa terjadi. “Sebagai masyarakat, kewajiban saya adalah menduga dan melaporkan. Yang menyelidiki dan menyidik adalah KPK dan BPK,” kata Dedi. Tentang laporan dugaan penyimpangan dana ini Jaja Soetardja mengaku tidak masalah karena tidak merasa melakukan koruspi. “Silakan saja, hak semua orang melapor, tapi jangan sampai menuduh orang yang belum tentu bersalah,” ujar Jaja. Soal Persib tidak berhak menerima dana hibah, Jaja enggan mengomentari karena bukan kewenangannya. “Saya sebagai manajer, hanya penerima hibah,” katanya. Menanggapi dugaan penggelapan pajak pemain, menurut Jaja, sudah ada sosialisasi dari Kanwil Pajak. “Dalam kontrak, disebutkan pajak ditanggung pemain. Jika pajak belum dibayarkan, itu urusan tiap pemain,” ujar Jaja. Dikatakannya, saat sosialisasi dari Kanwil Pajak, para pemain bersedia membayar pajak di akhir tahun dengan syarat semua pemain di Indonesia membayar pajak yang sama. (dia/tsm)

Argo Wilis dan turun di Yogja, tarif yang dikenakan adalah tarif terjauh, yakni tarif Surabaya,” terang Bambang, kemarin (22/6). Meski libur sekolah tidak sama setiap daerah, Bambang mengatakan, kenaikan penumpang sudah terjadi sejak minggu lalu. Tercatat pada Jumat lalu, penumpang KA tujuan timur mencapai 2.800 penumpang. Jumlah ini jauh meningkat dibanding keberangkatan pada akhir pekan biasa yang rata-rata hanya 1.500 penumpang. “Dan diprediksi jumlah penumpang masih akan meningkat karena ada beberapa sekolah yang baru libur akhir minggu ini,” kata Bambang. Untuk itu, setiap hari PT KA Daop 2 Bandung sudah menyiapkan 12 gerbong tambahan dengan rincian setiap rangkaian KA akan ditambah dua gerbong. Selain KA komersial kelas eksekutif dan bisnis, ke-

naikan penumpang juga terjadi untuk KA Ekonomi yang diberangkatkan dari Stasion Kiaracondong, yaitu KA Pasundan jurusan Kiaracondong-Surabaya, KA Kahuripan jurusan Kiaracondong-Kediri, dan KA Kutojaya jurusan Kiaracondong-Kutoarjo. Di Cirebon, Kepala Humas PT KA Daop III Cirebon Rudy Effendi mengatakan, peningkatan volume penumpang, khususnya Cirebon Ekspres (Cireks) jurusan Cirebon-Jakarta, saat liburan diperkirakan mencapai 120 persen. “Saat libur biasa atau weekend, secara total, baik untuk kelas bisnis, eksekutif, maupun ekonomi, rata-rata jumlah penumpang 4-5 ribu orang. Sedangkan pada weekday, rata-rata jumlah penumpang tiga ribu orang. Tapi, saat musim liburan sekolah, kenaikannya dapat mencapai 120 persen,” ujarnya, akhir pekan kemarin. (tif/win)

SRI HARIJATI Kajari Bandung

ada penelusuran baru, seperti dana bantuan sosial. “Kami selalu melakukan supervisi kepada Kejari Bandung dalam segala hal, termasuk kasus korupsi,” ungkapnya.

Tujuan Yogya Bayar Surabaya dari halaman 1

setiap hari Jumat dan Sabtu, yakni untuk keberangkatan tanggal 3, 5, 10, 12, 17, dan 20 Juli 2009. Namun untuk KA Lodaya pagi dan malam tujuan Bandung-Solo Balapan sudah diberlakukan mulai Senin (22/6), yaitu dari tarif reguler Rp 150 ribu menjadi Rp 175 ribu untuk kelas Eksekutif dan Rp 90 ribu menjadi Rp 110 untuk kelas Bisnis. Untuk tarif KA Argo Wilis tujuan Bandung-Surabaya bila hari biasa dikenakan Rp Rp 220 ribu, pada liburan panjang kali ini ditetapkan tarif Bandung-Surabaya Rp 300 ribu. “Khusus untuk KA Argo Wilis, KA Turangga, dan KA Lodaya pagi dan malam, tarif yang dikenakan pada penumpang adalah tarif terjauh. Semisal naik KA


12 SELASA, 23 JUNI 2009

JALAN WASTUKANCANA

Jangan Paksa Belajar Matematika

JALAN PASTEUR

1.000 Atlet Berburu Jalur Khusus

MANUSIA sudah diberi kelebihan dan kelemahan oleh Tuhan. Namun, untuk memaksimalkan eksistensinya, manusia perlu mengasah potensi kemampuan yang dimiliki. Potensi itu idealnya harus diasah sejak dini atau pada usia anak-anak. “Jangan memaksa anak belajar matematika, padahal anak tersebut memang tidak bisa mengerjakan soal matematika,” kata pengamat pendidikan Prof Dr Jalaluddin Rakhmat saat membuka pelatihan kepemimpinan kegiatan organisasi perempuan dalam rangka Sewindu Kota Cimahi, di Gedung TTUC, Jalan Pesantren, Kota Cimahi, Senin (22/6). “Anak itu memiliki kemampuan masing-masing. Jangan paksa anak untuk menjadi kebanggaan obrolan ibu-ibu di arisan,” ujarnya, yang disambut tawa sekitar 200 perempuan. (zz)

Prof Dr Jalaluddin Rakhmat

SERIBU atlet dari berbagai cabang olahraga minta rekomendasi KONI untuk masuk jalur khusus atlet berprestasi ke SMP dan SMA. “KONI hanya memberikan rekomenasi setelah ada keterangan dari cabang olahraga bahwa si anak tersebut atlet berprestasi,” ujar Ketua Bidang Pendidikan Latihan dan Penataran KONI Kota Bandung, Imam Sodikin, Senin (22/6). Imam mengatakan, 1.000 atlet berprestasi tidak dijamin semuanya bisa

diterima di SMP dan SMA yang diinginkan karena kewenangan ada di sekolah masing-masing. “Hari ini Senin 22 Juni para atlet mengikuti seleksi tes fisik,” ujar Imam. Imam menambahkan dari 1.000 atlet yang minta rekomendasi, 60% masuk SMP dan sebagian besar atlet sepak bola dan basket. Setiap sekolah menyediakan 10% untuk siswa berprestasi bidang olahraga dan kesenian serta siswa kurang mampu. (tsm)

RSHS Batasi Pengantar MULAI 1 Juli 2009, Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSHS akan membatasi jumlah pengantar pasien IGD, untuk memberikan layanan yang optimal kepada pasien. “Untuk masuk ruang tindakan IGD dan menemani pasien hanya satu orang dan akan diberi kartu pengenal selama di ruang tindakan IGD,” kata kepala IGD RSHS dr Monti Sumitro di ruang sidang lantai II

RSHS Bandung, Senin (22/6). Penertiban penunggu dan pengantar pasien dengan menggunakan identitas diharapkan dapat mengurangi jumlah penunggu dan pengantar yang memenuhi ruang IGD. “Kita ingin pelayanan di IGD itu nyaman. Jangan sampai satu orang pasien ditunggui sepuluh orang. Nanti mungkin hanya satu sampai dua orang penunggu” tuturnya. (tt)

4.500 Aset Jabar Bermasalah Demokrat Minta Gubernur Evaluasi BANDUNG, TRIBUN Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar meminta Gubernur Jabar Ahmad Heryawan mengevaluasi manajemen birokratnya. Permintaan itu terkait 4.500 titik aset pemprov yang dinilai masih bermasalah. Hal itu diungkapkan Fraksi Demokrat dalam pandangan umumnya terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD (P2 APBD) 2008 dalam Rapat Paripurna yang dihadiri Wakil Gubernur Jabar Dede Yusuf di Gedung DPRD Jabar, akhir pekan lalu. Sorotan utamanya ditujukan terhadap hasil pengelolaan kekayaan daerah yang hanya mencapai 97,08 persen, yakni dari target Rp

Katanya itu aset Pemprov Jabar karena sudah dibeli tanahnya. Tapi mengapa masih dikuasai orang lain? SAPARUDDIN SH Sekretaris Fraksi Demokrat

142,84 miliar hanya tercapai Rp 138,67 miliar, dan belum adanya perkembangan penyelesaian masalah aset Pemprov Jabar. Salah satu titik yang bermasalah itu adalah aset tanah di Jalan Aceh No 104,

SUBUH

ZUHUR

ASAR

MAGRIB

ISYA

04.45

11.51

15.13

17.43

18.58

Hambatan dari Warga PADA 2008, Pemprov sudah menyertifikasi belasan bidang tanah. Lalu tahun 2009 ini pemprov juga sedang menyelesaikan sertifikasi 20-an lahan. “Kami terus melakukan upaya, meski banyak hambatan. Di antaranya dari warga yang mengakui bahwa aset tersebut milik mereka,” jelas Kepala Biro Pengelolaan Barang Daerah Setda Pemprov Jabar, Sutjipto. Menurut Sutjipto, tahun 2009 ini pihaknya segera melakukan memorandum of

understanding (MoU) dengan Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jabar. MoU tersebut disusun guna menyelamatkan aset daerah milik Pemprov Jabar. Pihak BPN akan memberi kemudahan persyaratan dalam sertifikasi aset daerah. “BPN dan Pemprov nantinya akan bekerja sama dalam mengidentifikasi aset daerah yang masih bermasalah dan berupaya untuk mempercepat proses sertifikasi,” kata Sutjipto. (ddh)

Bandung. “Katanya itu aset Pemprov Jabar karena sudah dibeli tanahnya. Tapi mengapa masih dikuasai orang lain?” tutur Saparuddin SH Sekretaris Fraksi Demokrat saat membacakan pandangan fraksinya. Menurut Saparuddin, kasus aset Jalan Aceh No 104 merupakan salah satu contoh dari 4.500 aset provinsi yang bermasalah. Luasaset di Jalan Aceh 104 itu sekitar 500-700 meter persegi dan dibeli provinsi sejak sekitar sembilan tahun lalu. Pihak Pemprov Jabar membantah jumlah asetnya yang bermasalah mencapai 4.500 titik. Kepala Biro Pengelolaan Barang Daerah Setda Pemprov Jabar, Sutjipto, mengakui masih terdapat aset yang bermasalah, tapi jumlahnya tidak mencapai 4.500 titik. Namun sayangnya, Sutjipto tidak menyatakan jumlah pasti titik aset yang dikatakannya masih bermasalah. Ia mengaku sedang tidak memegang data dan pihaknya masih melakukan identifikasi jenis asetnya. “Ya, memang ada yang masih bermasalah dan belum disertifikasi. Namun jumlah yang ada dan tercatat pada kami tidak sebesar itu,” katanya saat dihubungi Tribun, Senin (22/6). Menurut Sutjipto, total aset yang masih bermasalah itu tidak semuanya dalam bentuk bangunan dan tanah, sebagian besar berupa saluran dan jalan umum. Bahkan, lanjut Sutjipto, jumlah aset bermasalah yang berupa bangunan hanya 25 persen dari total aset bermasalah. (ddh)

EKSPRESI KREATIF Pengunjung mengamati sederetan karya seni dari tanah liat di Galeri Titik Oranje di Jalan Taman Pramuka, Bandung, Senin (22/6). Beberapa karya tiga seniman dipajang dalam pameran yang bertemakan “Ekspresi Kreatif Anak Autis”. TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA

264 Siswa SMP Gagal UN BANDUNG, TRIBUN - Kelulusan ujian nasional (UN) tingkat SMP/ MTs sudah diumumkan sejak Sabtu (20/6), dan Senin (22/6) semua siswa sudah menerima hasilnya. “UN memang sudah diumumkan kepada para siswa, dan Alhamdulillah Kota Bandung tahun ini hasilnya lebih baik,” ujar Kasi Kursisjian Subdin Pendidikan SMP Dinas Pendidikan Kota Bandung Drs Syarifudin MPd, kemarin. Di Kota Bandung, dari 32.616 siswa SMP, kelulusannya mencapai 99,19 persen atau sebanyak 264 siswa di antaranya yang dinyatakan gagal lulus UN. Angka tersebut naik dari tahun lalu yang sebesar 99,01 persen. Untuk MTs, angka kelulusan mencapai 98,87 persen dan SMP terbuka 87,37 persen. Berdasarkan hasil perolehan nilai ujian, dua sekolah di Kota Bandung,

SMPN 8 dan SMPN 5, menempati peringkat kedua dan keempat untuk tingkat Jawa Barat. “Iya kami peringkat kedua dan keempat. Peringkat pertama diraih SMPN 1 Cirebon, ketiga SMPN 1 Garawangi, Kuningan, dan kelima SMPN 1 Tasikmalaya,” jelas Syarifudin. Nilai rata-rata SMPN 8, imbuh Syarifudin, sebesar 9,33, sedangkan SMPN 5 sebesar 9,29. “Peringkat di Kota Bandung sih tidak jauh dari sebelumnya. Setiap tahunnya sepuluh besar memang selalu berada di sepuluh sekolah tersebut. Paling perubahan hanya pada peringkatnya. Tapi kalau sekolah tidak,” tandasnya. Tak ada aksi berlebihan atas pengumuman kelulusan tersebut. Tak ada aksi corat-coret ataupun konvoi kendaraan. (ww)

Tak Ada Aksi Coratcoret

SIMULASI KEBAKARAN

Kami Anak-anak Nakal Ingin Kenyamanan

TRIBUN JABAR/SITI FATIMAH

SIMULASI - Para napi berteriak histeris saat mengikuti simulasi kebakaran di Lapas Wanita Sukamiskin, Senin (22/6)

KAMAR 11 di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Sukamiskin tiba-tiba sudah dipenuhi kobaran api dan asap. Saat mengetahui ada api, puluhan penghuni berhamburan keluar sambil menjerit histeris. Para penghuni lapas yang berjumlah 182 orang wanita ini beruntung karena kebakaran tersebut hanyalah simulasi yang digelar Lapas Wanita Sukamiskin bekerja sama dengan Damkar Kota Bandung. Dewi, salah seorang warga binaan Lapas Wanita, menyampaikan permintaan kepada Wali Kota Bandung Dada Rosada, Senin (22/6). “Sebagai anak wajar minta

kepada Wali Kota sebagai orang tua, kami butuh mobil ambulans jika ada yang sakit atau yang melahirkan,” ujar Dewi. Dewi menuturkan, kebutuhan mobil ambulans sangat mendesak karena saat ada yang sakit seringkali kesulitan kendaraan yang nyaman. “Tolong Pak Wali, walau kami anakanak nakal, kami tetap ingin kenyamanan,” pinta Dewi. Mendengar permintaan itu, Dada berjanji mengabulkan permintaan warga binaan karena untuk kepentingan orang banyak. “Permintaan mobil ambulans mudah-mudahan bisa dikabulkan besok atau lusa. Lihat dulu anggarannya,” ujar Dada disambut tepuk tangan 283 warga binaan perempuan. Selain itu, Dada akan mengganggarkan dana untuk pembelian selang pemadam kebakaran sepanjang 5.000 meter untuk menjangkau daerah yang tidak bisa dijangkau mobil pemadam. Kepala LP Wanita, Sukotjo, mengatakan, saat ini LP Wanitadihuni 182 orang, tujuh orang di antaranya wanita berusia lanjut dan dua wanita sedang menanti kelahiran. (tif/tsm)

Tancha, Rajutan Ekslusif Dari Bandung UNTUK mencari aneka produk fesyen berbahan rajut sudah tepat jika datang ke Bandung. Di Kota Kembang, banyak perajin rajut yang sangat memperhatikan kualitas. Tidak semata mengejar jumlah produksi yang banyak saja, tapi juga memperhatikan detil kualitas dan ekslusivitas produknya. Salah satunya seperti di Tancha Collection yang beralamat di Jl Melong I no 9 Cikawao Bandung. Produk busana, fashion, aksesories berbahan rajut yang diproduksi memiliki model yang ekslusif. Tak heran jika usaha rajutan yang dikelola oleh Tikeu Ajeng Mustika dan Ruslan Rahman ini cukup diminati oleh para pencinta fashion berbahan rajut. Pembelinya datang mulai dari perorangan maupun dari perusahaan-perusahaan. “Untuk satu model, maksimal kita buat lima lusin. Kita buat produknya dalam jumlah yang limitededitions,” kata Tikeu. Untuk menjaga desainnya, produksinya dibuat dengan model yang eksklusif. Harganya mulai Rp 5.000 hingga Rp 250.000-an. Produk buatannya ia pasarkan di empat tempat di Bandung yang dikelolanya seperti di Bandung Supermall (BSM), Young Street Braga Citiwalk, dan Metro Indah Mall (MTC). Dalam menjalankan usahanya, Tikeu dan Ruslan merasa kredit dari Bank Jabar sangat membantu usahanya. Pinjaman kredit dari Bank Jabar saat ini sudah berjalan sekitar

20 bulan. Waktu mulai pinjam ke Bank Jabar mereka membutuhkannya untuk penambahan skala usaha. Sebelumnya Tikeu berusaha bekerjasama dengan orang, tapi setelah meminjam dari Bank Jabar kita bisa membeli mesin sendiri. “Sekarang kita produksi sendiri, Alhamdulillah sekarang sudah bisa membantu membuka lapangan kerja. Yang kerja di sini ada sekitar 20 orang,” imbuhnya. (adv/mba)

TRIBUN JABAR/MUHAMMAD BARIR

RAJUTAN - Pengelola Tancha Collection Tikeu Ajeng Mustika berpose dengan produk rajutannya.


Super Ball Selasa, 23 Juni 2009

Halaman Halaman 17 13

7 Menit 3 Gol IT ALIA 0 ITALIA

VS

3 BRASIL

Sejarah tercipta. Brasil untuk kali pertama membobol tiga kali gawang Italia hanya dalam tempo tujuh menit. Proses gol pertama Luis Fabiano di menit 37 (1 & 2). Gol kedua Fabiano menit 42 setelah mengecoh Buffon (3). Bunuh diri Andrea Dossena menit 44 (4).

1

2

DEPAN KAMERA - Selebrasi pemain Brasil, Robinho, dengan bergaya di depan kamera bersama Kaka, Andre Santos, dan Luis Fabiano setelah bek Italia Andrea Dossena melakukan gol bunuh diri di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, Afsel, Senion (22/6).

3

Rapor Pemain: IT ALIA ITALIA Buf fon 5: Melakukan tiga kali Buffon penyelamatan saat posisi masih 0-0. Namun tak mampu melakukan apa-apa saat tiga gol bersarang ke gawangnya. Zambrotta 3.5: Penampilan yang buruk dan perlu diper tanyakan. Cannavaro 4: Mengawali dengan bagus menggagalkan Kaka dengan tekel, tapi dia kecolongan Luis Fabiano saat kebobolan per tama. Chiellini 3.5: Sangat mengkhawatirkan, inilah turnamen terburuk yang diikutinya. Dossena 3.5: Membuat kesalahan fatal saat menghalau bola dari Robinho hingga memasukkan bola ke gawangnya. Montolivo 3.5: Seperti kehilangan gairah bermain di lapangan tengah. Pirlo 6: Menampilkan per forma yang bersih selama ikut serta di turnamen ini. Tapi apa yang bisa dilakukan Pirlo saat rekannya yang lain menurun? De Rossi 4: Tampil sangat buruk, melakukan kesalahan tekel saat Brasil mencetak gol kedua. Camoranesi 6.5: Gelandang Italia yang terbaik, melakukan banyak peluang dan menyerang dengan sangat luar biasa. Iaquinta 4: Tidak menger ti perpindahan taktik dan pergerakan rekan lain. Toni 3: Lippi harus segera menggantinya, Toni terlihat sudah habis. Pengganti: Rossi 6 (38' Iaquinta): Cukup lumayan, melakukan percobaan tendangan keras yang berhasil ditepis Julio Cesar Pepe 6.5 (45' Montolivo): Menciptakan dua situasi yang berpeluang mencetak gol. Gilar dino 5.5 (56' TToni): oni): Gilardino Lebih bagus daripada Toni.

4 PEMBANTAIN terjadi di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, Afrika Selatan, Senin (22/6). Tim Samba Brasil menghajar juara dunia Italia dengan skor telak 3-0 pada laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala Konfederasi. Hasil ini sedikit mengejutkan. Awalnya duel dua raksasa sepakbola dunia diyakini berlangsung ketat seperti pertemuan mereka sebelumnya. Namun nyatanya, Italia hanya mampu meladeni permainan Brasil sekitar 20 menit dengan satu peluang dari tendangan Mauro Camoranesi. Selanjutnya pertandingan menjadi milik Selecao hingga akhirnya tercipta dua gol dari kaki Luis Fabiano menit 37 dan 42, serta bunuh diri bek Italia Andrea Dossena menit 44. Ini merupakan kebobolan tiga gol pertama Timnas Italia sebelum babak kedua berlangsung sejak tahun 1957. Kekalahan ini sekaligus melempar Italia dari Piala Konfederasi. Sementara Brasil menjadi penguasa penuh Grup B dengan menjadi juara grup hasil dari tiga kali kemenangan. Tim Samba berhak melaju ke babak semifinal dan ditantang tim tuan rumah, Afrika Selatan, yang menjadi runner up Grup A. “Saya sangat gembira karena anakanak tampil brilian. Tapi pekerjaan ini

Simone Pepe untuk mengganti Luca Toni dan Ricardo Montolivo. Sebelumnya Giuseppe Rossi masuk menggantikan Vincenzo Iaquinta. Italia mulai menemukan permainan. Rossi memiliki peluang untuk memperkecil ketertinggalan, namun tendangan jarak jauh gelandang AS Roma ini masih bisa dimentahkan kiper Julio Cesar. Brasil kembali mengancam gawang Buffon, namun beberapa kali peluang emas tidak menghasilkan gol keempat dan kemenangan Brasil atas Italia 3-0 ini bertahan hingga peluit panjang dibunyikan wasit. “Hasil 3-0 merupakan sesuatu yang sangat mengejutkan bagi saya, namun hasil pertandingan ini menunjukkan laga yang luar biasa,” kata Kaka dilansir Goal. Sementara Cannavaro mengungkapkan rasa malunya atas hasil buruk dan kegagalan Italia di ajang pemanasan Piala Dunia ini. Bagi Canna, kekalahan ini melukai hatinya karena sangat menyakitkan. “Kami sangat kecewa dan akan kembali ke Italia dengan hanya satu menang serta dua kekalahan. Realita ini benar-benar menyakitkan,” kata Cannavaro dilansir Reuters. (Persda Network/cen)

Rapor Pemain: BRASIL Julio Cesar 6: Tampail sangat alami hingga menit ke 70. Maicon 8.5: Tampil ngotot dengan tenaga kuat. Dia memberikan assist gol per tama kepada Fabiano. Lucio 7: Malam yang mudah baginya, berkali-kali menangani Toni dengan sempurna. Juan 6: Tampil cukup disiplin. A Santos 6.5: Lumayan menjanjikan dan disiplin tapi hampir salah menghadapi Pepe di 20 menit terakhir. Gilber to Silva 7: Selalu membuka ruang dan mampu bersaing dengan Camoranesi. Felipe Melo 8: Sangat menguasai lini tengah dan mendominasi. Ramires 6.5: Hanya kalah di satu dua sentuhan. Kaka 7: Bermain di posisi penyerang ketiga, dua assistnya sangat luar biasa. Luis Fabiano 8: Kreatif dan mencetak dua gol hebat. Robinho 8: Italia tidak tahu bagaimana caranya menghentikan Robinho. Pegerakannya tak terprediksi. Pengganti: Luisao 7 (23' Juan): Menggantikan Juan, dan tampil solid. Kleberson 4 (84' Gilber to): Cukup membantu menjaga kemenangan

Fabiano: Man of the match

Ulasan Lippi

Buffon Salahkan Cannavaro

Mohon Maaf KAMI mohon maaf atas kegagalan ini. Sebagai pelatih, saya tidak mau para pemain terus menerus disalahkan atas kegagalan ini. Jujur, saya tidak bisa terlalu memaksa, mereka sangat muda dan masih harus belajar banyak untuk bisa memenangkan laga seperti ini. Saya tahu Brasil adalah tim yang sangat kuat, apalagi dengan kondisi fisik yang kurang maksimal kami merasa sangat kesulitan. Dua faktor itulah yang menyebabkan kami tidak mampu mengimbangi permainan mereka. Berilah kami kesempatan untuk memperbaiki dan mengevaluasi kekurangan yang ada di tim ini. Masih ada waktu untuk meningkatkan performa tim (cen) sebelum ke Piala Dunia 2010.(cen) *) Marcello Lippi Lippi, Pelatih Italia, dikutip tribalfootball

belum selesai. Masih ada yang perlu dibenahi dari tim ini yang saya rasakan sudah mulai menemukan kekompakan,” kata Pelatih Brasil Carlos Dunga dikutip FIFA.com Dunga menilai ketidaksempurnaan performa anak asuhnya terlihat di awalawal pertandingan. Ricardo Kaka dkk sempat mendapat tekanan serius dari Italia. Mantan kapten Brasil ini kemudian memuji mental pemainnya yang mampu bangkit dari tekanan. Acungan jempol patut diberikan kepada tiga penyerang Brasil, Fabiano, Robinho, dan Kaka yang menjadi aktor kemenangan. Fabiano mencetak gol pertama setelah mengelabui kiper Italia Gianluigi Buffon. Kemudian Kaka memberi asissts kepada Fabiano sebelum akhirnya Dossena melakukan aksi bunuh diri saat mencoba memotong umpan Robinho. Aksi ketiganya benar-benar membuat barisan pertahanan Italia yang dikomandani bek tangguh sekaligus kapten tim Fabio Cannavaro kocar-kacir. Empat pemain bertahan Italia seolah tak kuasai menghadang laju trio Samba yang memperlihatkan skill luar biasa dipadu kecepatan tersebut. Di babak kedua, Pelatih Italia Marcello Lippi langsung melakukan perombakan. Ia memasukkan Alberto Gilardino, dan

Fabio Cannavaro

APPHOTO

TERSINGKIRNYA Italia dari Piala Konfederasi menjadi catatan buruk bagi Gli Azzurri. Ibarat sebuah tamparan keras bagi sang juara dunia. Kiper Italia, Gianluigi Buffon, pun geram dengan kinerja buruk rekan-rekannya selama mengikuti turnamen Piala Dunia mini ini. Ia menyatakan Italia butuh perubahan. “Sudah jelas kami tidak bisa mengimbangi Brasil. Kami tidak kompetitif. Ini laga besar. Kami mencurahkan jiwa dan raga untuk laga ini. Namun itu tak cukup,” kata Buffon dilansir Goal, Senin (22/6). Italia kandas karena kalah

dalam memasukkan jumlah gol dari Amerika Serikat yang melaju ke semifinal setelah dengan sangat mengejutkan mengalahkan Mesir 3-0. Dari tiga laga, gawang Buffon kebobolan lima gol. “Sungguh berat ketika kalah melawan Brasil kami memainkan Fabio Cannavaro yang sudah sebulan tidak berlatih dan Gennaro Gattuso yang baru saja absen selama tujuh bulan,” kata kiper Juventus ini. Buffon menyerukan perbaikan dan perubahan materi di tubuh tim nasional Italia. “Kami hanya bisa berharap pemain muda bisa memberikan peningkatan

kualitas,” katanya. Pelatih Marcello Lippi memang masih mempercayakan skuad lama yang tergolong sudah gaek. Sadar akan kelemahan yang mulai dirasakan, Cannavaro pun mulai pasrah terhadap pilihan pelatih di ajang Piala Dunia 2010 nanti. “Kami akan melihat apa yang terjadi musim berikutnya. Sulit untuk mengatakan siapa yang akan dipilih Lippi untuk Piala Dunia. Tapi kami harus memberikan dia waktu untuk melihat kembali penampilan masing-masing pemain,” kata Cannavaro.(Persda Network/cen)

Ulasan Dunga

Kerja Sama TIM ini masih perlu ditingkatkan lagi, kami memiliki pemain dengan teknik dan kemampuan tinggi. Mereka memiliki kemauan untuk bekerja sama dan bekerja sesuai di jalur yang benar. Hal-hal seperti inilah yang akan kami tumbuhkan lagi. Kami melihat Italia sangat superior dari segala aspek di setiap pertandingan yang mereka jalani. Tapi kami mampu mengalahkan mereka, tim juara Piala Dunia. Bagi kami ini adalah jalan yang tepat untuk melaju ke babak selanjutnya. Sejujurnya, kami belum melihat kondisi tim kami sempurna terutama jika melihat performa anak-anak di awal babak pertama. Kami berharap kondisi fisik pemain bisa terus terjaga untuk laga (cen) selanjutnya yang lebih berat.(cen) *) Carlos Dunga, Pelatih Brasil, dilansir fifa.com APPHOTO/MARTINMEISSNER


14

SELASA 23 JUNI 2009

Bisa Ikut Kompetisi Tanpa APBD BANDUNG, TRIBUN-Belum jelasnya sumber pendanaan bagi tim Persib untuk kompetisi musim depan, membuat sejumlah bobotoh bertanya-tanya apakah Persib akan tetap berlaga di musim depan atau tidak. Terlebih dari pengurus Persib sendiri belum ada upaya untuk mengatasi persoalan tersebut. Peliknya pendanaan untuk tim kesayangan warga Jawa Barat ini mencuat karena di musim depan, tim peserta kompetisi termasuk Persib sudah tidak dimungkinkan dibiayai dari dana APBD. Namun tentang hal ini pengamat sepak bola Hilman Purakusumah berharap semua pihak tetap

optimistis karena tanpa APBD pun Persib bisa tetap berlaga di pentas sepak bola Indonesia. “Saya kira tidak ada yang tidak mungkin. Kalau kita mau pasti bisa. Jadi saya kira tanpa dana APBD pun Persib tetap bisa ikut kompetisi,” tandas Hilman, Senin (22/6). Menurut Hilman, ada empat sumber pendanaan yang bisa digali yakni dari sponsorship, merchandiser, tiket, dan hak siar. Keempatnya sangat berpotensial mendatangkan dana bagi Persib dan hingga kini belum digarap secara serius. Meski begitu, Hilman mengakui pendapatan dari

keempat sumber itu tak mungkin mencapai Rp 30 miliar, seperti besarnya dana yang digunakan Persib di kompetisi 2008-2009. Untuk menyiasati dana yang minim kata Hilman, Persib bisa mengikutsertakan pemain muda hasil binaan sendiri. “Kalau punya uang, kita bisa beli pemain bintang. Tapi kalau dananya minim, lebih baik kita munculkan saja pemain muda hasil binaan sendiri. Toh pemain bintang juga tak menjamin jadi juara,” ujar Hilman. Sementara itu Direktur BLI Joko Driyono memastikan kompetisi Liga Super Indonesia 2009-2010 akan digelar mulai Oktober 2009. (san/tor)

BENER PISAN

persib and liverp00l

085720225xxx: BENER pisan Kang Dada! Skarang mah, cari pemain yang bener2 cinta sama Persib,karena main bola tidak hanya mengandalkan skil dan fisik saja,melainkan dengan Hati.. Andri gizu_cimahi 081220684xxx: TOS AH,ulah silih salah ken. isin k tim sanes ayena mh.kdu buru2.d betuk deui tim PERSIB.anu kuat jg wanian. pantang nyerah. nuhun bun ti DARUS.BBK psktan. bjarwgi GARUT

081320106xxx: SY mO uSul pMaIn aSinK mSm Dpn:Suchao Nuthum, Fagundez, Winothai, Gonzalez, Hilton. sMG dG k5 pMaiN aSinK iNi PERSIB jaDI JuArA (by:agus caringin)

085721194xxx: JADI kmha persib teh? Rek ngiluan ISL deui moal? 081322555xxx: OH! KOSIN,KOSIN. TOLONG DATANGKAN LAGI KOSIN KE PERSIB AKU RINDU PADANYA KIPER TERBAIK

081220247xxx: APAPUN alasannya mogok main di lapangan atau me ninggalkan lapangan itu salah krn ada tertulis di buku pintarnya pertandingan. Jgn lagi melakukan ke salahan konyol spt yg lalu. Ada cara protes yg legal dan tertulis

081221248xxx: BIAR cosin mau ke bndung lagi,yg pntng mah kiper PERSIB mah TEMA & CECEP kudu D’prtahankeun kan udah terbukti loyalitasnya untuk PERSIB

085287705xxx: HIDUP TERUS PERSIB JEUNG PERTAHAN KEUN TAH KNG ATEP SARENG A SISWNT KD TONG SAMPAY LENGIT BY: THAN VKNG JUNIOR

02292028xxx: HATUR nhn k agen kosin allhamdulillah kosin rek k persib,kudu di pertimbang keun ku menejemen,bo2toh jogja ngadkung PESIB,bejo brdk kuya.Fans brt kosin.Nhn 3 bun

08987755xxx: SIAPA s!h yang gax kenal ama persib!! Itu l0ch club yang tercakep dik0mplek in!,kal0 nggak percaya tanyain ajama tem0n,abdel,muklis&TRIBUN iya nggax?BY:G!an viking

081312009xxx: SALUT utk P’ Beni Setia, meski tinggal d jatim tp apresiasi anda memberikan solusi utk PERSIB sngat berharg. Bravo PERSIB n Sukses utk BESE 0817219xxx: ABDI mah satuju pisan mun Kosin di Persib. kiper nu heubeul ganti kabeh kunu anyar. Jaya Hartono ganti ku SBY, supaya wasit sieuneun. Ok! 02292091xxx: TOZ ayena mah persib candak kosin. Sareng terratep winothai. Duet ken sareng ebol. Pazti kuat lini tengah teh. By:Ham 08987755xxx: PERZIB tercinta,buat tahun depan: 1)Rubahlah sikapmu 2)Asahlah g!g!mu 3)Mangsalah semua musuhmusuhmu 4)Jadikanlah Stadion Siliwang! Menjadi kandangmu yang”BUAS” Karena pepatah mengatakan”Perubahan Itu Perlu” Brav0 perzib BY:G!AN V1k1n9 fr0m:k38um3n c1ty 08987773xxx: SAUR abimah pemain asing asiana pilih pemain timnas thailand teerasil dangda (striker) duetkeun we jeng gonzalez waduh mantap etamah,,hiji deui we terratep winothai (tengah)duetken playmaiker jeng cabanas sok pasti persib bakal juara doble winer,,muat bun viking badot cipondok

Semangat Tempur

Persib Lemah

BANDUNG, TRIBUNMeski bermaterikan pemain yang terbilang bagus untuk kompetisi di Indonesia tapi Persib Bandung gagal mencapai target juara, salah satu penyebabnya karena fighting spirit alias semangat tempur tim Maung Bandung lemah. Demikian ditegaskan pengamat sepak bola Bambang Sukowiyono. “Saya melihat fighting spirit-nya lemah. Padahal mereka (para pemain, Red) memiliki kualitas teknik yang bagus,” tandas pria yang akrab disapa Suko ini, Senin (22/6). Menurut Suko, semangat bertanding yang lemah ini sangat kentara saat pasukan Jaya Hartono kalah dalam satu pertan-

Saya melihat fighting spirit-nya lemah. Padahal mereka (para pemain, Red) memiliki kualitas teknik yang bagus. BAMBANG SUKOWIYONO Mantan Asisten Pelatih Persib TRIBUN JABAR/DENI AHMAD F

dingan. Yang terakhir bisa dilihat saat dibekuk Persela Lamongan 0-2 pada laga ke-33 di Stadion Surajaya, Lamongan. Selain persoalan semangat tempur, kata Suko, kegagalan Maung Bandung menjadi kampiun juga karena kerjasama timnya kurang bagus. “Sayang sekali, kualitas individunya bagus tapi secara tim kurang bagus,” tandas Sukowiyono. Menurut Sukowiyono,

kerjasama Persib yang kurang bagus ini sangat terlihat di lini belakang. Beberapa kali lini vital ini begitu mudah ditembus pemain lawan. Bahkan yang menyedihkan, menurut Sukowiyono, sebagian besar gol yang bersarang di gawang Persib berawal dari proses yang hampir sama. Mengenai peroleh poin Persib yang tertinggal jauh dari sang juara Persipura Jayapura, menurut

Sukowiyono, karena pasukan Jaya Hartono gagal memaksimalkan laga kandang. Sukowiyono mengatakan, apa yang disebutkannya itu bisa dinilai sebagai satu evaluasi secara umum dari sisi teknis. Meski begitu, mantan gelandang Persib di era Adjat Sudradjat ini tidak bersedia menilai siapa yang menjadi biang kegagalan Persib dalam merebut gelar juara. “Saya tidak bisa menghakimi. Saya hanya mencoba menganalisa dari sisi teknis saja,” ujarnya. Pengurus Persib saat ini masih mempelajari laporan dari manajemen tim terkait keikutsertaan mereka di Liga Super Indonesia dan Copa Indonesia.(san)

Kompetisi KU-20 Dimulai Hari Ini BANDUNG, TRIBUN-Setelah sukses menggelar kompetisi kelompok usia (KU) 15 dan 18 tahun, Pengcab PSSI Bandung akan menggelar kompetisi KU-20 tahun yang akan digelar mulai Selasa hari ini. Ketua Pengcab PSSI Bandung H Dada Rosada diagendakan akan membuka kompetisi KU-20 Pengcab PSSI Bandung yang akan digelar di lapangan Tegallega. Kompetisi Pengcab PSSI KU-20 akan ditandai pertandingan perdana antara Java versus Setia. “Setiap hari akan digelar dua pertandingan,” ungkap Ketua Bidang Kompetisi dan Per-

tandingan Pengcab PSSI Bandung Mukti Suwondo, Senin (22/6). Menurut Mukti, selain sudah menjadi agenda tahunan, kompetisi U-20 juga menjadi bagian dari program pembinaan sepakbola Pengcab PSSI Bandung. “Kompetisi ini juga menjadi ajang untuk seleksi pemain, khususnya menghadapi Pekan Olahraga Jawa Barat (PORDA). Mudah-mudahan lewat kompetisi ini akan muncul pemain-pemain yang akan memperkuat tim Kota Bandung untuk PORDA Jabar,” tutur Mukti kepada Tribun

di Sekretariat Persib siang kemarin. Humas Panpel Kompetisi KU-20 Pengcab PSSI Bandung H Oce Permana menambahkan, lewat kompetisi yang sama diharapkan akan mampu melahirkan pesepakbola-pesepakbola andalan Kota Bandung dan Jabar di pentas nasional dan bahkan internasional. “Kompetisi ini bukan hanya sekedar memenuhi agenda Pengcab PSSI Bandung tapi juga punya sasaran yang jelas,” ucap Oce. Kompetisi KU-20 Pengcab PSSI Bandung, seperti diungkapkan Mukti, diikuti

30 tim yang dibagi jadi delapan grup. “Dari setiap grup akan diambil dua tim terbaik,” ujar Mukti sambil menyatakan ada enam klub anggota Pengcab PSSI Bandung yang tidak ambil bagian dalam kompetisi KU-20. “Alasannya karena klubklub tersebut tidak memiliki tim kelompok usia 20 tahun,” tutur Mukti dan Oce. (daf)

AGENDA SELASA (23/6) Java vs Setia, Pukul

13.30, Lapangan Tegallega Elput vs Bina Pakuan,

Pukul 15.30, Lapangan Tegallega


Celeb of the Day! Bergaya bak Dewi Yunani di Ibiza PENYANYI ANYI Girl’s Aloud, Sarah Harding menunjukkan gaya baru yang PENY mungkin bakal menginspirasi banyak orang. Ketika para perempuan lain di pantai di kawasan Ibiza, Spanyol, ramai-ramai mengenakan bikini, ia justru tampil elegan dengan gaun panjang putih ala putri Yunani. Penampilan anggun perempuan 27 tahun ini langsung menarik perhatian. “Ia terlihat seperti putri dari Yunani. Anggun dengan gaun warna putih. Kontras sekali dengan laut yang biru,” ujar seorang saksi mata dikutip dari Daily Mail. Saat ini, Sarah sedang membidik karier baru di dunia layar lebar. Akting memikatnya dalam drama televisi ‘Freefall’ di BBC2 membuat sejumlah sutradara Hollywood mulai meliriknya. (Persda Network/den)

SELASA, 23 JUNI 2009

HALAMAN 15

Tinggalkan Koleksi Tengkorak

Cinta Laura

ADA yang berbeda kini pada penampilan Cinta Laura. Sebelumnya aktris muda berdarah blasteran Jerman ini selalu terlihat memakai aksesoris tengkorak. Apakah itu pada kaus, kalung, gelang, atapun cincin. Sekarang, aksesoris itu tak pernah terlihat lagi. Kenapa? Usut punya usut, gadis kelahiran Quakenbrück, Jerman 17 Agustus 1993 ini memang sudah menanggalkan gaya punkrocknya. Alih-alih, ia sekarang lebih suka bergaya kasual. “Saya sedang suka tampil kasual aja. Kadang pakai gaun, celana pendek, atau jeans,” ujarnya. Lantas, pada kemana pernak-pernik tengkorak? “Itulah, saya juga lupa, karena memang saya kurang pandai menyimpan barang,” ujarnya sambil tersenyum. Dulu, Cinta punya alasan tersendiri kenapa menyukai aksesoris tengkorak. “Aku suka tengkorak karena itu sebagai simbol dari musik rock. Dan sampai sekarang aku memang suka banget musik rock. Gambar tengkorak jadi KAPANLAGI simbol emosional. Tapi

Kuras Tabungan demi Lapangan Futsal PASANGAN Dona AgnesiaDarius Sinathrya kini tenga melirik futsal sebagai peluang bisnis. Kedua sejoli yang memang sama-sama gila sepakbola ini sampai menguras tabungan untuk membikin lapangan futsal di kawasan SCBD, Jl. Jend. Sudirman, Jakarta Selatan. “Ide buat lapangan futsal ini sudah dua tahun yang lalu adanya. Tapi kita sulit untuk mencari lokasinya. Juni tahun lalu kita dapat lokasi ini. Akhirnya kesampaian juga proyek idealis gue bikin lapangan futsal. Bulan depan rencana buka juga di BSD, Serpong,” ujarnya. Berapa modal yang ia keluarkan? “Lumayan menguras tabungan tapi kita melakukannya dengan perhitungan yang matang.

PERSDA NETWORK/ISMANTO

Darius Sinathrya

Mungkin dalam delapan bulan sudah balik modal,” ujar Darius saat ditemui sana, Minggu (21/6) malam. Optimisme Darius bukan tanpa alasan. Saat ini, futsal bisa dibilang sebagai olahraga ‘wajib’, terutama bagi orang kantoran yang membutuhkan aktivitas untuk mengeluarkan keringat. Bahkan Darius yakin tren futsal yang sekarang makin mewabah tak bakalan mati. “Saya yakin futsal akan terus diminati. Ini olahraga paling familiar. Kalau nggak bulutangkis ya sepakbola. Terus kalau main futsal bisa sampai malam, nggak kehujanan lagi,” ujarnya promosi. Kiprah Darius pastinya didukung penuh sang istri. Kebetulan pula Donna samasama gilanya terhadap sepakbola, meski hanya dalam batas sebagai penonton. “Tapi saya selalu ingatkan Darius, orang bisnis harus siap rugi. Tapi rugi yang diminimalkan,” tambah sang istri, Donna. Walaupun begitu, nampaknya mereka memang sudah serius untuk mengembangkan bisnis. Seperti tak mau kalah dengan sang suami, Donna pun berencana membuka restoran. “Setelah ini jalan, saya juga rencana membuka resto kecil-kecilan. Buat menyalurkan hobi juga,” pungkasnya. (Persda Network/esy/*)

bukan simbol kematian ya,” ujarnya buru-buru. Cinta pun menyebutkan, saat ini untuk urusan berpakaian, ia sepenuhnya menyerahkan kepada sang mama. Pasalnya, kata dara yang berduet dengan Duo Maia di album terbaru mereka menyanyikan lagu ‘Pengkhianat Cinta’ ini, dirinya termasuk cewek yang tak suka belanja. “Saya memang dari dulu kurang suka belanja, saya serahin semua ke mama saja untuk belanja. Biasanya saya hanya suruh mama beli tank-top, celana pendek, jeans dan gaun aja. Pokoknya semua yang temanya casual,” ujar Cinta. Selera terhadap gambar tengkorak boleh berganti, tapi sikap si cantik ini dalam hal musik tak berubah. Cinta mengklaim dirinya tetap menyukai musik rock. “Kalau untuk urusan musik, aku tetap cinta rock. Tepatnya lagi musik hardcore rock yang nge-beat banget seperti Korn, System Of a Down,

Slipknot, dan Paparoach,” kata Cinta semangat. Sayangnya, sambung Cinta, ia tak bisa mewujudkan kecintaanya pada musik hardcore rock itu dengan melempar album musik serupa. Ia sekarang memang sedang serius menggarap album solo. “Memang saya pecinta musik rock, tapi saya hanya akan memasukan sedikit unsur musik rock di album saya. Karena menurut saya, pasar wanita di Indonesia belum bisa menerima musik rock seperti itu. Tapi, yang pasti saya tak akan membawakan musik beraliran mellow,” tuturnya. Ngomong-ngomong, kenapa sih Cinta begitu suka dengan musik rock? “Memang sih masih banyak yang menganggap musik rock itu bising. Namun, jika disimak lebih dalam, liriknya itu sangat mengena. Aku sih menganggap musik rock bisa membantu aku lebih tenang dan ceria aja,” katanya. (Persda Network/sis/*)

Dari Topi sampai Sepatu

Okky Lukman

KAPANLAGI

PRESENTER kocak Okky Lukman termasuk juga salah satu satu artis penggemar koleksi aksesoris tengkorak. Jika Cinta Laura beralasan tengkorak identik dengan musik rock, lain lagi alasan Okky. Menurutnya, ia mengoleksi benda seram itu sebagai pengingat bahwa dirinya nanti akan jadi seperti itu: tengkorak. Koleksi aksesoris tengkoraknya, mulai dari topi, syal, anting, kalung, gelang T-Shirt, sampai sepatu, sudah berjumlah ratusan. Sayang, ia kurang rapih menyimpan sehingga banyak koleksinya yang kini sudah menghilang. Artis bernama asli Okky Ayudhia Lukman ini mengaku diam-diam saja dengan hobinya ini lantaran takut dianggap sebagai orang aneh. “Wah, bisa jatuh dong pasaran gue kalau orang-orang tahu aku mengoleksi pernak-pernik kaya ginian,” ujarnya sambil tertawa lepas. (Persda Network/ sis/*)

Belajar jadi Pengacara RUMAH tangganya bersama Al Amin boleh runtuh, tapi pedangdut Kristina tak ingin berkubang terus dalam kesedihan. Status single yang disandangnya kini membuat Kristina bebas mengepakkan sayapnya kembali. Ia pun bertekad meraih gelar sarjana. Sarjana apa? “Aku mau jadi sarjana hukum. Sudah 19 tahun otak ini tak diasah” jawab Kristina saat berbincang dengan detikhot melalui telepon baru-baru ini. Kesibukan sebagai pedangdut yang bernyanyi dari panggung ke

panggung membuat putri ke-5 pasangan Bowo Sukiswo dan Dariah tak sempat melanjutkan kuliah. Terakhir, ia lulus dari SMA PGRI 1 Pemalang, Jawa Tengah, sebelum mengikuti orang tuanya hijrah ke Jakarta. Penyanyi yang pernah mendapat gelar Diva Dangdut itu sudah mendaftar di Universitas Jayabaya untuk kuliah di Tahun Ajaran Baru 2009 ini. Sebenarnya ada beberapa universitas swasta lain yang diincarnya. Sayang ia terlambat mendaftar. “Kebetulan Siti KDI kuliah di Jaya-

baya juga, aku dapat referensi dari dia,” kisahnya. Jurusan Ilmu Hukum dipilih Kristina bukan tanpa alasan. Perceraiannya dan banyaknya perempuan yang menderita membuatnya memilih jurusan tersebut. “Aku ingin membela para wanita yang teraniaya. Kasihan juga banyak yang tidak mampu membela dirinya karena nggak mampu menyewa lawyer,” tandas Kristina seraya minta didoakan agar ia bisa meraih gelar Sarjana Hukum. (Persda Network/dth)

PERSDA NETWORK/ISMANTO

Kristina Iswandari

Masih Betah Sendiri

PERSDA NETWORK/ISMANTO

Rizki The Titans

HAMPIR enam bulan vokalis The Titans, Rizki Abdurahman, hidup sendiri. Ia sepertinya menikmati masa melajang kembali setelah resmi bercerai dengan Ratna Damayanti pada Januari lalu. Tidakkah Rizki berencana segara mencari pendamping hidup? Ditanya demikian, sambil tersenyum pria kelahiran Bandung, 6 Desember 1985 ini menggelengkan kepala. “Sampai sekarang belum ada keinginan ke arah itu. Belum pengen aja. Kalau sudah bekeluarga harus bisa mengatur waktu antara kerjaan dan keluarga,” ujar Rizki, ditemui di Studio

Penta, Jakarta, belum lama ini. Bagi Rizki kehidupan bersama band yang telah membesarkan namanya, saat ini jadi prioritas utama. Pria yang foto mesranya dengan wanita yang bukan isteri sempat beredar di internet ini mengaku, saat ini saja dia masih sangat jarang bertemu dengan kedua anaknya. “Sejauh ini 70:30, untuk band 70%, anak dapat porsi 30 persen%. Karena emang masih ke mana-mana dengan The Titans,” ujarnya. Mantan vokalis band IZE ini juga mengaku lebih memprioritaskan bertemu dengan anak ketimbang

dengan mantan isterinya. Untuk mengetahui perkembangan sang anak pun, Rizki lebih memilih menanyakan pada kakek dan nenek anak-anaknya. “Dari dulu seringnya nelepon ke kakek dan neneknya anak-anak untuk tahu perkembangan mereka. Sejauh ini saya merasa biasa aja sendiri, karena emang dari dulu sudah biasa,” bebernya. Sementara itu saat disinggung mengenai kewajibannya sebagai ayah untuk memberi nafkah yang tidak dijalaninya, pria 24 tahun ini sontak langsung terlihat emosi.(Persda Network/sis)

c m y k


16 SELASA, 23 JUNI 2009

Foto Capres Berubah Jadi Hijau FUUI Tak Bisa Ditekan BANDUNG, TRIBUN Ketua Forum Ulama Umat Indonesia (FUUI) Athian Ali mengatakan, FUUI tidak memihak kepada salah

satu calon presiden-wapres dan anggota FUUI bebas menentukan pilihan. “Anggota FUUI punya pilihan tetapi tidak bisa di-

TRIBUNJABAR/ANDRI M DANI)

BEREBUT SALAMAN - Para peserta berebut salaman dengan Megawati seusai mendengarkan dialog Capres Megawati dengan berbagai komponen masyarakat Ciamis dan Banjar, mulai dari petani, nelayan, ulu-ulu, sejumlah kades, ulama, tenaga kerja sukwan (KTSI) dan berbagai kalangan lainnya di halaman parkir belakang Hotel Tyara Ciamis, Minggu (21/6) malam.

tekan untuk memihak salah satu calon,” ujar Athian dalam acara silaturahmi Wali Kota Bandung Dada Rosada dengan alim ulama yang tergabung dalam FUUI Kota Bandung di Pontren AL Fajr Jalan Situsari Bandung, Sabtu (20/6). Dalam kesempat itu Wali Kota Dada Rosada meminta alim ulama di Kota Bandung membantu menjaga Kota Bandung tetap kondusif menjelang Pilpres 2009. Dada memberikan kebebasan kepada seluruh alim ulama untuk menentukan memilih presiden sesuai keyakinan hati masingmasing. Silaturahmi dihadiri Wakapolwiltabes AKBP Achmad Doviri yang minta kerjasamanya dalam pengamanan Pilres karena tanpa bantuan masyarakat, situasi tidak akan kondusif. (tsm)

BANDUNG, TRIBUN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung, menemukan perubahan warna kulit foto tiga pasangan capres-cawapres 2009 menjadi hijau muda. Kerusakan itu ditemukan pada sekitar lima lembar surat suara yang telah disortir. Penyortiran surat suara ini dilakukan di Gudang KPU Kota Bandung, Jl Cibadak 193, sejak Jumat (19/6) hingga Senin (22/6). Selain perubahan warna kulit, KPU setempat juga mendapati kerusakan surat suara terbanyak sehingga warnanya buram serta ditemukannya bercak pada alat utama pemilu itu. “Pada umumnya kerusakan surat suara disebabkan buruknya kualitas gambar dan warna. Nah, yang paling mencolok adanya perubahan kulit kandidat pada surat suara itu,” tandas Anggota KPU Kota Bandung Bidang Keuangan, Umum dan Logistik, Apipudin kepada Tribun, Senin (22/6). Menurutnya, setelah melakukan penyortiran selanjutnya pihaknya akan melakukan pelipatan serta pengepakan surat suara hingga didistribusikan ke seluruh kecamatan di Kota Bandung. Tidak terutup kemungkinan, katanya, proses pelipatan surat suara itu bisa menyebabkan kerusakan sehingga pihaknya sangat berhati-hati dalam melakukan pengerjaan tersebut.

Pada proses pengerjaannya, tandas Apipudin, pihaknya mengerahkan 70 orang pekerja yang mayoritas dari mereka adalah karyawan KPU setempat. “Kami upah mereka sesuai aturan, yakni Rp 100 per lembar untuk setiap penyortiran dan pelipatan,” katanya. Dikatakan, pelipatan surat suara akan dilakukan dari 26/627/6 sehingga akan segera didistribusikan ke setiap kecamatan pada 29/6 mendatang. Dari total surat suara sebanyak 1.736.000 surat suara yang disortir, KPU Kota Bandung mendapatkan sebanyak 255 surat suara yang rusak. Menurutnya, jumlah tersebut lebih kecil ketimbang surat suara rusak pada Pemilu Legislatif (Pileg) sebelumnya yang mencapai sekitar 3.000 lembar. Surat suara Pileg tersebut terdiri dari lembaran surat suara DPD, DPR-RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota, atau setara dengan 750 lembar surat suara rusak per lembar pencontrengan. (yy)

255

Surat Suara Rusak

Pada umumnya kerusakan surat suara disebabkan buruknya kualitas gambar dan warna. Nah, yang paling mencolok adanya perubahan kulit kandidat pada surat suara itu. APIPUDIN Anggota KPU Kota Bandung Bidang Keuangan, Umum dan Logistik

INFO IKLAN

PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI :

PHONE. 7334977 - 80 / FAX. 7334987


17 SELASA, 23 JUNI 2009

KPU Sosialisasi Pilpres dengan Longser

Lansia Tidak Tahu Nama Capres

TRIBUN JABAR/ANDRI M DANI

NAIK BECAK- capres Megawati (kanan) naik becak, sementara keponakannya, Puti Guntur Soekarnoputri juga ikut naik becak dari depan hotel tempat mereka menginap di Ciamis , Senin (22/6).

”Saya Siap Bawa Bu Mega” DI ANTARA tukang becak di Kota Ciamis, Jawa Barat, Kading (56) adalah pria yang paling beruntung. Becak milik pria paruh baya asli kelahiran Ciamis ini, terpilih untuk ditumpangi calon presiden Megawati Soekarnoputri. Tentu saja Kading kegirangan, becak yang sehari-harinya ia jadikan lumbung mencari rezeki, bisa ditumpangi putri Bung Karno. “Sudah puluhan tahun saya narik becak kang, baru kali ini dapat penumpang terkenal. Ibu Mega, calon presiden,” kata Kading, warga Kelurahan Benteng, saat dimintai komentarnya, Senin (22/6). “Ini mau langsung ke Pangandaran ya? Sok lah, (ayo lah) saya siap bawa Bu Mega,” kata Kading penuh semangat.

Dugaan Kading ternyata salah. Megawati bersama para petinggi PDI Perjuangan lainnya, termasuk keponakan Megawati, Puti Guntur Soekarnoputri, dan para rombongan lainnya hanya minta diantar hingga Alun-alun Kota Ciamis. Di sepanjang jalan, warga Kota Ciamis antusias melihat pawai para tukang becak. Para murid sekolah juga ikut berpartisipasi, berjejer di pinggir jalan, melambaikan tangan kepada Megawati yang menyambutnya dengan senyuman. Dari alun-alun, rombongan kampanye Megawati-Parabowo itu meneruskan perjalanan ke Banyumas dengan bus. Kading adalah salah satu

dari 250 becak yang ikut dalam kampanye Megawati di jalur Selatan Jabar. Ia bersama sejumlah rekannya terpilih untuk membawa elite parpol PDIP dan Gerindra ini dari Hotel Tiara, Ciamis, tempatnya menginap. Keponakan Mega, Puti Guntur Sukarno -caleg terpilih PDIP untuk DPR RI dari Dapil Jabar X (Ciamis, Kuningan, Banjar)- naik becak yang dikemudikan Mang Eman dari Sikuraja sementara Ketua Umum DPP Gerindra Prof Suhadi naik becak Mang Darma dari Sadananya. Ketiga tukang becak yang beruntung tersebut sehari-hari mangkal dipangkalan becak depan Yogya Department Store. (Persda Network/yat/sta)

BANDUNG, TRIBUN - KoJuli mendatang. Namun hamisi Pemilihan Umum (KPU) rapannya itu kemungkinan Kota Bandung menggelar sulit diwujudkan karena meDiseminasi Informasi Peminurutnya pada pemilihan lihan Presiden dan Pendilegislatif lalu, ia tidak terdikan Pada Kelompok Lansia masuk dalam Daftar Pemilih Marjinal dan Kelompok DiTetap (DPT) meski masih fable di Propinsi Jawa Barat memiliki KTP. “Ingin bisa di Panti Sosial Tresna Werdha milih. Saya sudah punya Senjarawi Jalan Jeruk, Banpilihan. Tapi nggak tahu, bisa dung, Senin (22/6). apa nggak,” ujarnya. Sekitar 50 penghuni panti Hal serupa juga diunghadir dalam acara sosialisasi kapkan Darmawan (85). Lepilpres tersebut. Kalaki asa Cibeunying rena penghuni suKidul ini juga ingin bisa dah uzur, agar so- Presiden mencontreng calon sialisasi mudah di- yah Mayor presiden pilihannya. serap oleh para lanTapi lagi-lagi, namanya Suharto. tidak terdaftar dalam jut usia (lansia) ini, KPU memberikan ANDREAS (81) DPT pada pileg lalu. sosialisasi menam- Penghuni Panti Berbeda dengan Anpilkan seni longser. dreas (80), salah seoSosial Para pemain dengan rang penghuni panti. gaya kocak menyampaikan Meski ikut antusias dalam bagaimana cara menconacara tersebut, namun lelaki treng, melipat, dan memayang mengaku dari Jakarta ini sukan surat suara hingga tidak mengerti cara menmencelupkan jari kelingking contreng termasuk pasangan ke tinta. capres yang ikut pada pilpres Iskandar (77), salah seonanti. rang peserta dengan seksaLelaki yang sudah mengma mengikuti acara sosialigunakan tongkat sebagai alat sasi tersebut. Sesekali lelaki bantu berjalan ini bahkan asal Cimahi ini tertawa metidak tahu saat ditanya siapa nyaksikan adegan pemain presiden Indonesia saat ini. longser dari Komunitas “Presiden yah Mayor SuharBengkel 19 ini. Bahkan ia anto,” cetus Andreas singkat. tusias saat seorang petugas Menurut Evie Ariadne S dari KPU membagikan kertas Dewi, Ketua Divisi Sosialisasi sebagai contoh surat suara KPU Kota Bnadung, dipilihdan memintanya untuk nya seni longser untuk memencontreng dengan mengnyampaikan sosialisasi pilpres gunakan spidol. kepada lansia, karena cara ini Ia mengaku ingin bisa lebih mudah diserap dan dimencontreng pada pilpres 8 mengerti oleh mereka (tif)

M U R A H R A M A H

Dapat Hadiah

Hanya Rp. 170.000,-Saja

Mobil Baru : Kijang, Taruna, Kuda, Panther APV, INNOVA, Avanza, Xenia

Hubungi :

022 - 7308764/7530033

BUS PARIW


22 18

SELASA 23 JUNI 2009

Annisa Pohan

Wajah Anak Makin Mirip SBY TAK terasa anak pertama Annisa Pohan bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono sudah berumur 10 bulan. Mungkin benar keyakinan banyak orang bahwa wajah anak perempuan lebih condong mirip ayahnya. Sebaliknya, wajah anak lelaki kebanyakan sangat mirip dengan tampang sang ibu. Ini pula yang tampak dari wajah Almira yang sama sekali tidak mirip dengan wajah ibunya, Annisa Pohan. Bentuk wajah Annisa saja rada oval, sementara bentuk muka Aira, panggilan Almira, lebih terkesan bulat berisi. Bentuk hidung Aira juga sangat berbeda dengan milik ibunya. Satu-satunya yang agak mirip dengan Annisa adalah bentuk matanya. Meski berbeda, Aira tetap tampak mungil, montok dan menggemaskan. Bila dicermati, wajah bayi yang lahir lewat operasi caesar tepat pada 17 Agustus 2008 itu lebih mirip

memang terlihat sangat kakeknya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, aktif. Tampak lima gigi disamping beberapa sudah tumbuh di gusinya kemiripan dengan ayah yang merah muda. kandungnya, Agus Beberapa patah kata mulai meluncur dari bibir Harimurti Yudhoyono. Yang menarik, kalau mungilnya. Untuk anak-anak balita lain sering mengimbangi perkembandiberikan suplemen vitamin gan Aira, sang bunda juga untuk mencegah sakit dan tidak lupa memberikan merangsang pertumbuhan makanan pendukung seperti seperti bubur dan badannya, Annisa malah mengaku tak pernah buah-buahan. Annisa mencekoki putrinya sendiri berencana akan memberikan ASI eksklusif dengan nutrisi tambahan. Model iklan sebuah untuk putri tercintanproduk shampoo itu ya hingga usia dua tahun.(Persda hanya mengandalkan Air Susu Ibu (ASI) Network/sis) sebagai makanan utama buah hatinya itu. “Alhamdulillah, hanya dengan dikasih ASI, sampai sekarang sehat-sehat saja, nggak pernah sakit, anget dikit aja kalau langsung dikasih ASI langsung sembuh,” ujar Annisa Pohan, saat ditemui di Senayan City, akhir pekan lalu. Cucu pertama FOTO/KPANLAGI Presiden RI itu

Bingung Pilih Calon Presiden HIRUK-pikuk kampanye presiden di televisi dan koran-koran membuat pedangdut Lilis Karlina bingung. Itu karena semua calon presiden selalu menebar janji semanis madu, seindah sorga. Karena itu, Lilis masih dilanda kebingungan menentukan gambar calon presiden yang bakal dia contreng dalam pemilihan presiden 8 Juli 2009 mendatang. Biarpun demikian, ia pastikan tak mungkin dirinya golput. Ia masih dalam proses menimbang-nimbang calon presiden yang paling bijak, paling logis programnya, dan bisa memikat hatinya. “Bingung menentukan pilihan, soalnya masingmasing calon memiliki visi dan misi yang menarik. Pilihan pasti ada, tapi rahasia dong. Yang pasti bagi saya, siapapun yang terpilih, saya oke-oke saja, “ kata Lilis saat ditemui di

FOTO/KAPANLAGI

Lilis Karlina

Hotel Sahid, Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (21/6), saat dirinya menjadi peserta diskusi tentang capres yang diadakan Lembaga Survei Indonesia. “Sebagai seorang pelaku entertainment, saya berharap pemimpin dapat menjamin kebebasan dalam berpendapat dan berekspresi,” harap Lilis. “Tidak perlulah ada UU Pornografi, kan sebagai seniman kami juga tahu

batasannya? Mana yang layak ditampilkan untuk masyarakat mana yang tidak?” pintanya. Pelantun lagu dangdut Goyang Karawang itu menuturkan, jika sebagai seorang seniman, artis juga perlu tahu perkembangan mode dan memiliki tren sensor sendiri. “Saya pribadi misalnya, saya suka pakaian seksi. Tapi seksi yang bagaimana, saya juga tahu batasannya,” tambah Lilis yang sedang mengerjakan album baru ini. “Sekarang sibuk mengerjakan album, baru dapat dua lagu. Rencananya ada sepuluh lagu. Empat lagu baru dan enam lagu hits saya yang diaransemen ulang. Saya memang jarang on air, tapi off air masih lumayan, terutama di daerahdaerah,” tutur pedangdut yang hobi mengenakan gincu merah tebal di bibirnya itu.(PersdaNetwork/sis)

Frustrasi Kemacetan Jakarta TEPAT di hari ulang tahun ibukota Jakarta yang ke-482, aktris dan presenter Luna Maya menyodorkan permintaan kepada Gubernur DKI Jakarta hingga pemerintah pusat agar segera membebaskan kota terbesar di Indonesia itu dari momok kemacetan. Luna menuturkan, masyarakat di seluruh pelosok tanah air, khususnya yang di desa-desa, begitu banyak yang terpana dengan faktor kemewahan Jakarta yang digambarkan dalam berbagai tayangan sinetron dan film. Sayangnya, begitu masyarakat di daerah-daerah datang langsung ke Jakarta, mereka bukannya mendapatkan wajah indah ibukota seperti di televisi, namun momok kemacetan, polusi udara, dan kriminalitas yang mengintai di jalan. Karena itu, pacar Ariel ‘Peterpan’ itu meminta kepada masyarakat dari luar daerah agar tidak mudah terpana oleh keindahan Jakarta. “Jakarta itu sudah penuh sesak, macet, banyak orang stres di sini, jadi nikmati saja hidup di daerah asal masing-masing, “ tutur Luna Maya ketika disentil tentang momen ulang tahun Jakarta ke-482, Senin (22/6) kemarin. Luna Maya sendiri jelas bukan orang Jakarta asli. Dara jangkung kelahiran Denpasar Bali itu memang mengaku sudah terlanjur mengais rezeki di Jakarta sebagai seorang selebritis. Biarpun orang memandangnya hidup mapan di Jakarta, namun Luna tak menyarankan orang lain mengikuti jejaknya. Sebab ia juga merasakan pergulatan hidup di Kota metropolitan ini tidaklah ringan. “Saya ingin Jakarta nggak macet lagi, nggak banyak pengangguran

PERSDA NETWORK/ISMANTO

Marcella Zalianty

Tetty Liz kecuali rasa syukur karena tak lama lagi Marcella segera bisa pulang ke rumah. “Alhamdulillah. Terimakasih kepada semua, pengacara, orangtua semua pihak yang memberikan dukungan kepada saya. Tapi saya tidak puas (dengan putusan) karena saya tidak melakukan tindakan melawan hukum,” tegas Marcella, usai sidang. Namun sutradara film Lastri itu berusaha memetik hikmah. “Ini jadi pelajaran hidup saya. Ke depan, saya saya siap kembali bekerja keras dan berkreatifitas,” kata aktris yang

BIOFILE

Tinggi badan: 173 Cm Status: Lajang Pacar: Nazriel Ilham alias Ariel ‘Peterpan’ Film: 30 Hari Mencari Cinta (2004), Bangsal 13 (2004), Brownies (2005) Cinta Silver (2005), Jakarta Undercover (2006), Pesan Dari Surga (2006) Ruang (2006), Coklat Stroberi (2007), Love (2008), In The Name Of Love (2008), Cinlok (2008), Asmara Dua Diana (2009), Janda Kemhang (2009) Sinetron: Inikah Rasanya, Tersanjung 6, Kau dan Aku, Ada Cinta, Rahasiaku, Dunia Tanpa Koma, Anggun, Cahaya Surga, Sujudku

pernah meraih Piala Citra sebagai aktris terbaik itu. Firasat Marcella segera bebas ditangkap ibundanya sebelum menghadiri sidang. “Tadi pagi pembantu rumah tangga sempat nanya ke saya, mau diganti atau nggak seprai kamar Marcella. Tapi saya jawab nanti aja,” tutur Tetty. Meski siapsiap mengganti seprai kamar putrinya, Tety tetap tidak mau terlalu berharap. “Saya bilang ke pembantu, nanti aja setelah putusan dibacakan, saya telepon. Takutnya ditunda kayak kemarin,” tuturnya. Dua pekan lalu atau pada 11 Juni 2009, sidang vonis Marcella memang ditunda. Saat itu hakim beralasan berkas kasus bintang Brownies tersebut masih dipelajari. Kuasa hukum Marcella, Hotman Paris Hutapea meminta Marcella bersenang-senang dulu biar bisa melupakan kasus yang membuat dara cantik itu frustasi di tahanan. “Santai-santai atau liburan kemana, gitu. Nikmati enaknya spa, biar terhibur dan cepat lupa, “ kata pengacara termahal di Indonesia yang berdarah Batak itu.(PersdaNetwork/esy)

Kharisma Saja Tidak Cukup PEMAIN film Andi Soraya mengempit rapat-rapat nama calon presiden yang bakal dia contreng pada pemilihan presiden 2009 mendatang. Ketika ditanya mengenai ciriciri capres yang dia pilih, Andi Soraya menyebut jagoannya punya unsur lengkap, yakni intelek, kharismatik, punya pengalaman birokrasi, dan bertampang cool. Hmm, yang mana ya? “Pilihan saya tidak bisa saya ungkapkan di sini, tapi ada salah satu capres yang menarik hati saya. Awalnya sih saya melihat sosoknya tidak pantas menjadi Presiden, tapi setelah melihat prestasinya, saya jadi tertarik mendukungnya,” kata Andi saat ditemui di Andi Soraya Hotel Sahid Sudirman, Jakpus, FOTO/KAPANLAGI Minggu (21/06). Namun begitu, Andi

sudah ditunggu di lokasi syuting film atau pembuatan videoklip. “Saya maunya cepatcepat biar semua pekerjaan segera tuntas. Tapi macetnya Jakarta sering bikin frustasi, bikin molor pekerjaan, “ keluhnya. Biarpun Jakarta hawanya panas dan pekat dengan polusi asap kendaraan, Luna masih bisa menolerirnya, asal tidak macet. “Biar hawanya panas, Jakarta itu rumah kedua saya setelah Bali. Saya besar dan mencari uang di kota ini, “ ujar pemain film Coklat Stroberi dan Cinta Silver itu. Keluhan Luna memang tak berlebihan. Entah sudah berapa kali Jakarta gantiganti gubernur, namun belum satupun kebijakan berhasil meredam momok kemacetan. Kebijakan membangun jalur bus khusus TransJakarta, jalan tol, hingga jalan layang, rupanya juga belum manjur mengatasi kemacetan.(PersdaNetwork/coi)

Nama: Luna Maya Kelahiran: Denpasar Bali, 26 Agustus 1983 K arir: Model iklan, presenter, aktris film

Segera Bebas, Ibunda Nangis Histeris SETELAH mendekam di penjara selama enam bulan lebih, akhirnya aktris dan sutradara Marcella Zalianty segera bebas dari sesaknya penjara dalam waktu dua hari ke depan. Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (22/6) memvonis Marcella dengan hukuman enam bulan 20 hari penjara untuk Marcella atas dakwaan menganiaya Agung Setiawan. Bila dipotong dengan masa tahanan, berarti vonis hukuman itu bakal segera habis dalam dua hari ke depan. Karuan saja, ibu kandung Marcella, Tetty Liz Indriati langsung menangis dan berteriak-teriak histeris, meluapkan rasa syukurnya. Padahal ketua majelis hakim tengah membacakan vonis. Teriakan Tetty Liz sempat memecah konsentrasi pembacaan vonis yang dilakukan secara bergiliran selama sekitar satu jam itu. Aktris kondang era 1980-an itu langsung berlinangan air mata. Demikian pula dengan Olivia Zalianty, adik kandung Marcella, serta kerabat lainnya. Tidak banyak hal yang diungkapkan

dan jadi kota yang nyaman dan aman,” jelas tutur Luna yang ditemui usai memandu acara musik Dahsyat, di Studio 6 RCTI, Senin kemarin. Kejadian menyesakkan yang sering dialami pemain film Asmara Dua Diana ini adalah frustasi di jalanan Jakarta. Maklum, aktifitas kesibukan Luna dari satu lokasi syuting ke lokasi lainnya sangat tinggi. Pagi-pagi Luna harus sampai di studio RCTI untuk memandu acara musik Dahsyat. Begitu acara itu usai, ia langsung bergegas ke tempat lain untuk syuting berbagai produk iklan. Setelah itu, dara berambut panjang ini

mengaku merasa agak miris dengan banyaknya iklan para capres yang beredar saat ini. Ia merasa bosan. “Sedih dan bosan melihat iklan yang hanya mengumbar janji, promosi, atau menyanjung diri sendiri, “ kata artis yang pernah berseteru dengan model Catherine Wilson dan pedangdut Dewi Perssik itu. Baginya, memilih Presiden tidak bisa langsung dinilai melalui sosok yang kharismatik. Namun, sepak terjang sang calon pun kudu ditelusuri. “Jangan hanya memilih presiden karena sosoknya yang kharismatik, telusuri juga sepak terjangnya, prestasinya. Saya berharap masyarakat sepemikiran dengan saya. Sebagai pekerja seni, saya juga tidak ingin salah pilih,” ungkap Andi. Lantas apa harapan terhadap presiden terpilih nanti? (PersdaNetwork/coi)

Luna Maya PERSDA NETWORK/ISMANTO

Seleb Flash PEWARIS tahta Kerajaan Inggris, Pangeran William, diam-diam menikmati akhir pekan romantis bersama kekasihnya Kate Middleton. Menginap di sebuah villa di kawasan Cornwall, Inggris, keduanya menggunakan nama samaran ‘Mr & Mrs Smith’, nama Jolie dan Pitt dalam film berjudul serupa. Rupanya Kate-lah yang memesan villa tersebut dengan nama samaran Mr & Mrs Smith. Villa itu dipesannya untuk merayakan ulang tahun sang kekasih. Ya, memang baru pada 21 Juni lalu, Pangeran William berulang tahun yang ke-27. “Lucu memang mereka menggunakan nama samaran. Mereka FOTO/NET sepertinya mengikuti jejak Camila dan Charles yang biasanya menggunakan nama samara Fred dan Gladys,” Pangeran William Kate Middleton ujar seorang sumber dilansir The Sun, Senin (22/6). Namun meski sudah mencoba main rahasia, keberadaan mereka di Cornwall akhirnya bocor juga. Apalagi ternyata Pangeran Harry dan beberapa temannya juga datang ke villa tersebut. Kakakberadik itu terlihat asyik bermain-main di pantai. Sebelumnya Kate juga menggelar piknik di Polkerris, masih di kawasan Cornwall. Namun piknik tersebut tak berlangsung lama, karena (abs/*) William dan Harry ingin menonton Inggris berlaga di kejuaraan rugby di Afrika Selatan.(abs/*) UP AYA Manohara Odelia Pinot menyeret suaminya, Tengku UPA Mohammad Fakhry ke pengadilan, makin banjir dukungan. Tak hanya mendapat sokongan dari delapan pengacara ternama Indonesia, Manohara pun mendapat tambahan pengacara dari Malaysia, Muhammed Zaini Mazlan. Adanya kombinasi pengacara itu, memperlihatkan keseriusan Manohara dalam menyelesaikan kasusnya. “Memang kita tidak main-main. Ananda (Manohara, red)) setiap malam saat dinner selalu bilang, ‘Ma, kapan kita ada lawyer dari sana (Malaysia), “ jelas ibunda Manohara Odelia Pinot, Daisy Fajarina saat ditemui di Grand Hyatt Hotel, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (21/6). Daisy dan Manohara menempuh cara demikian karena yakin sepenuhnya akan memenangkan perkara hukum dengan Tengku Muhammad Fakhry. “Saya yakin 1000 persen. Raja itu bukan besi, kita berhadapan dengan manusia yang punya ilmu pengetahuan dan hukum. Saya percaya penegak hukum di Malaysia akan menegakkan (coi) kebenaran,” ujarnya.(coi)

FOTO/NET

Ricky Martin

FOTO/WARKOT

Manohara Odelia

SEKIAN lama jadi teka-teki, akhirnya terkuak juga pengakuan jati diri penyanyi kondang Ricky Martin. Penyanyi bergaya flamboyan ini telah mengakui bahwa dia punya ketertarikan kepada lelaki. Tapi, dia tetap memiliki hasrat kepada perempuan. Dia biseksual! Hal ini diakuinya saat diwawancara sebuah stasiun televisi swasta Aqui Magazine di kota Puerto Rico. Dalam wawancara tersebut, penyanyi 37 tahun ini juga mengungkapkan bahwa Hatinya bisa menjadi milik wanita dan pria. Isu ketertarikan Ricky Martin terhadap pria ini bisa dibilang tidak baru, pasalnya sejumlah media sudah cukup banyak yang berspekulasi bahwa bahwa Ricky Martin seorang gay. Kehidupan pribadi pelantun lagu Livin’ La Vida Loca itu penuh teka-teki. Agustus 2008 lalu beredar kabar Ricky punya anak kembar laki-laki lewat seorang ibu pengganti. Nama nama ibu pengganti dan nama anak-anak Ricky itu tak (abs/*) terungkap.(abs/*)

c m y k


SELASA 23 JUNI 2009

Bangga Memimpin Pertandingan Persib PERTANDINGAN

pamungkas Liga Super Indonesia yang mempertemukan Persija Jakarta dengan Persib Bandung di Stadion Gajayana Malang, 10 Juni lalu, tidak hanya menyuguhkan pertandingan sarat emosi bagi pemain, ofisial dan suporter kedua tim.

Purwanto Facts Nama: Purwanto Tempat/Tanggal Lahir: Kediri/24 September 1963 Orang Tua: (Alm.) SumowinotoMastain Istri: Indarsih Anak: Rizki Eka Saputra KARIER Sukarelawan Puskesmas Bogo Kidul, Plemahan, Kediri (1989) Honerer Dispenda, Kab. Kediri (1996) PNS di seksi pertamanan Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup Kota Kediri (2002) Wasit C3 (1989) Wasit C2 (1991) Wasit C1 (1993) Asisten wasit FIFA (1995) Ketua komisi wasit Pengda PSSI Jatim (2006-2010)

Pertandingan yang sama, juga menjadi momen penting bagi Purwanto yang memimpin pertandingan yang dimenangkan Persib 3-2 itu. Bagi Purwanto, pertandingan Persija lawan Persib menjadi pertandingan terakhir yang menandai akhir kariernya sebagai wasit. Purwanto menyatakan pensiun sebagai wasit setelah memimpin tarung Persija vs Persib. Purwanto jelas tidak bisa dipisahkan dari pertandingan Persija lawan Persib tersebut. Keputusannya memberikan hadiah penalti bagi Persib akan dikenang kedua tim dan juga pendukung Persija dan Persib. Purwanto tercatat sebagai wasit terbaik yang dimiliki

Indonesia. Dia kerap ditunjuk memimpin laga penting, semisal laga Persib dan Persija. Diakui Purwanto, dia sudah 5 kali memimpin pertandingan super big match Persib vs Persija di era perserikatan dan Liga Indonesia. “Selalu ada kesan ketika saya memimpin pertandingan dua tim terbesar dan terhebat di Indonesia ini. Kenangan memimpin pertandingan Persib lawan Persija selalu akan saya ingat sepanjang hidup,” jelasnya. Selama memimpin partai Persija vs Persib, dirinya hanya berpegang teguh kepada Tuhan. Artinya Purwanto selalu berdoa agar pertandingan tersebut berjalan lancar, memberikan keputusan tegas

dan benar. Diakui Purwanto, partai Perisja lawan Persib di penghujung Liga Super, menjadi satu dari sekian pertandingan berat yang dipimpinnya. Pasalnya kedua tim akan bertanding habis-habisan untuk menjadi yang terbaik. Emosi suporter kedua tim pun terkadang sulit terkontrol. “Saya bersyukur sampai detik ini, hal-hal anarkis seperti itu tidak saya alami. Kalau didorong-dorong pemain itu hal yang wajar. Setiap memimpin pertandingan saya selalu menyerahkan segala sesuatunya kepada Tuhan,” kata wasit yang akan berusia 46 tahun pada September mendatang.

Kenangan memimpin pertandingan Persib lawan Persija selalu akan saya ingat sepanjang hidup, PURWANTO, Wasit Nasional

Setelah pensiun, Purwanto yang tercatat sebagai pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kota Kediri, akan menekuni karier sebagai perawat Stadion Brawijaya, Kediri.(tor)

Penalti Persib Sah! SEUSAI pertandingan Persija vs Persib, hujatan dan kritikan mengalir kepada Purwanto menyusul keputusannya memberikan hadiah penalti kepada Persib pada menit ke-87. Menurut Purwanto, hadiah penalti tersebut sah karena pemain belakang Persija berusaha menjegal striker Persib Airlangga Sucipto. “Saya tidak ingin mengecewakan siapa pun. Saya ingin selalu menjalankan tugas dengan baik sesuai dengan aturan dan mengambil

PRESTASI Wasit Terbaik Indonesia (2002) Wasit Terbaik versi antv Award (2003) Memimpin Final Liga Indonesia antara Persita Tengerang vs Petrokimia Gresik (2002) Memimpin Final Liga Indonesia antara Persija Jakarta v Persipura Jayapura (2006) Wasit Fair Play versi Jawa Pos (2007)

keputusan dengan tepat, termasuk memberikan tendangan penalti. Itu sah,” tegasnya. Kritikan dilayangkan para pemain, ofisial dan manajemen Persija kepada PSSI yang menilai Purwanto melakukan wrong decission. “Saat berdiri di lapangan, saya menanggalkan kedaerahan, hubungan kekerabatan dan hal-hal lain yang bisa menjadi pertimbangan keputusan. Saya selalu mengambil keputusan dengan objektif, bukan subjektif,” tegasnya.(tor)

TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

081221430xxx PA dada ganti pela-tih persib ku pelatih persipura atawa pelatih pelita jaya purwakarta. ti djunaedi

9oal,,,goal.,ale,,,ale,hdp2 przib,,,hdp maun9 bndn9,mju trz przb q,ptn9 mndr,npa zt!ap zmz ga d try bun,rad3k 9rt

081572227xxx NGARAH persib teu lier mikiran dana anu miliaran, paenken weh barudak siswa SSB PERSIB, pasti ringan gera sok keur pangaluaran dana persib teh! ed0'’LINBAD

08818287xxx BWT manajemen prsib sya pnya saran bgaimna klo peran cabanas d gntikan sja oleh R.FAGUNDES, spaya daya serang prsib jd lebih bagus,bwt prsib maju truz!! By 3ck0

08986977xxx OLE,,,ole,,,ole,,ole,

02292927xxx MAUNG mah kudu

LARIS, Jl. SukajadiT. 70450113 SUN: Jl. ABC T.70238077-92527345 MEKARABADI:Jl. SudirmanT.91231932 HARAPANJAYA Jl. A.Yani T.70664433 BERKAHSETIA JL.Waringin 1A T.70237474

dibere kandang hela kakara bisa juara,kang dada STADION anyar teh mana?Tos teu aya kabarna ayeuna mah geningan,(WEEK cijenkol city) 085323010xxx ANU kudu di prtahankeun di PERSIB,1.JAYA HARTONO, 2.ATEP, 3.C.GONZALEZ, 4.HILTON, 5.SISWANTO, 6.HARIONO, 7.MAMAN, 8.CABANAS, By: APEP TOGEL <viking brusel> TAZIEX

08986835xxx PERSIB . . Loe hrs maju trz,karna gua kan slalu ada di blakanx loe,dan loe jg kan slalu d hti gua.Meskipun gua cwe,tp gua jg pencinta persib.Ayo maju trúz ea . . by evha 02292132xxx SIB Cig di ayna neangn pemaen nu alus,Jng pmaen nu kmari prthankeun 80%.+jng platihna. Pmaen asingna GOnzalez, hilton,bi0, cabanas, greg..Moal

ngcewaken.Vey 081394792xxx UPAMI tiasa mah jenal arip teh tong di jual straeker hiji2na orang garut lz viking grt. abi apuy ti viking grt

Purwanto

19


24 20

SELASA 23 JUNI 2009

1

2

3 AKSI SUPORTER Berbagai aksi suporter mewarnai big match antara Italia kontra Brasil pada Piala Konfederasi Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, Senin (22/ 6). Suporter Brasil beraksi bersama pacarnya (1). Suporter Italia tersenyum sambil mengangkat bendera (2). Suporter Italia membawa poster Kaka (3). Suporter cilik Brasil menangis saat difoto (4).

4

AP PHOTO/ANTONIO CALANNI, MARTIN MEISSNE, /HASSAN AMMAR, ANDRE PENNER

Tak Yakin Bisa Pacari Paris Hilton CRISTIANO Ronaldo sudah menginjakkan kaki di tanah kelahiran, Madeira, Portugal dengan jet pribadi yang membawanya kembali dari liburan terindah di Los Angeles, Amerika Serikat. Selama liburan dua pekan, CR7 mendapat sorotan tajam karena tertangkap kamera sedang bermesraan dengan selebritis terkenal Paris Hilton. CR7 pun kemudian disebut-sebut menjalin asmara dengan Paris. Apalagi wanita cantik dan kaya ini memang ngebet ingin menjadi pacar Ronaldo. Namun Ronaldo tak terlalu yakin bisa menjalin asmara dengan aktris seksi tersebut. Jarak dan kesibukan menjadi halangan. “Dia tinggal ribuan mil dan sibuk, saya sibuk di Madrid, jadi saya tidak yakin, jika kami bisa bertemu sama lain,” jelas bintang Manchester United yang akan segera bergabung ke Real Madrid ini. Saat di Los Angeles, Ronaldo tidak hanya terlihat mesra di

tempat hiburan bersama Paris. Tapi Pemain Terbaik Dunia 2008 ini dikabarkan sempat berkencan selama dua jam di rumah adik Paris, Nicky Hilton. Namun, calon pemain termahal di dunia ini membantahnya. Dalam wawancaranya dengan The Sun, CR7 mengaku hanya ngobrol dengan pewaris jaringan Hotel Hilton tersebut. “Dia gadis yang sangat cool dan kami melakukan pembicaraan hangat,” kata pemain sayap Portugal ini. Masih belum jelas apa yang dibicarakan Ronaldo dengan Paris, namun yang pasti, kedua selebritis ini menghabiskan malam di My House Hollywood sebelum melanjutkannya di rumah Nicky. “Saya laki-laki muda dan Paris, wanita muda dan apa yang kami bicarakan di klub

hanyalah pembicaraan orang normal di usia kami,” imbuhnya. Tampaknya benar adanya Ronaldo memang tak ingin berpacaran dengan Paris. Buktinya, setelah dua hari berkencan dengan Paris, Ronaldo pindah ke Las Vegas menikmati gadis-gadis dan kasino, tanpa didampingi Paris. Di Las Vegas, Ronaldo tertangkap kamera paparazzi yang setia mengikutinya ketika menikmati makan malam.(Persda Network/ka)

Ramos Tak Iri Gaji Tinggi Ronaldo

Paris Hilton

Saina Nehwal

Baju Tanpa Lengan SAINA Nehwal memberi kejutan besar di Djarum Indonesia Terbuka Super Series 2009. Di luar dugaan, pebulutangkis India ini menjuarai tunggal putri. Sania yang baru berumur 18 tahun pun menjadi sorotan publik. Bukan hanya prestasinya, tapi termasuk gayanya berpakaian. Ternyata, Sania suka memakai pakaian yang simpel tapi dengan menonjolkan sedikit kesan seksi. Satu contohnya memakai baju ketat tanpa lengan. Tentu, bagi seorang atlet India ini bisa mengundang perhatian khalayak. Di Negeri Hindustan, kostum atlet wanita sering menjadi bahan kontroversi. Anda tentu masih ingat dengan “kasus” petenis cantik India Sania Mirza? Kelompok muslim militan India melakukan protes keras terhadap pemilihan kostum Sania yang dianggap terlalu terbuka saat bertanding. Lalu, apakah Saina tidak takut mendapat protes? Saina yang menjadi satu-satunya pebulutangkis wanita India

menjuarai Super Series menanggapinya dengan santai. “Ini hanya mode. Saya kira tidak perlu dibesar-besarkan. Saya memang suka kostum yang simpel,” kata Saina di Jakarta. Dibanding Sania, kostum

bulutangkis India. Dia adalah Saina Nehwal, yang baru saja menjuarai tunggal putri Indonesia Open Super Series di Jakarta. Publik pun mulai menyamakan dua cewek cantik

AP PHOTO

Dua Hari Scholes Raup Rp 3,5 Miliar!

FOTO/ISTIMEWA

PACUAN KUDA - Gelandang MU, Paul Scholes (kanan), menyaksikan pacuan kuda bersama rekan setimnya di Notthingham belum lama ini. Scholes menang judi pacuan kuda Rp 3,5 miliar. PAUL Scholes dikenal sebagai pemain kalem dan loyal. Faktanya gelandang veteran Manchester United ini tak pernah neko-neko dan tetap setia di Old Trafford. Namun siapa sangka, Scholes juga suka berjudi pacuan kuda. Hasilnya, dalam waktu dua hari, Scholes mendapatkan kemenangan 209.000 poundsterling atau sekitar Rp 3,5 miliar. Menurut The Mirror, mantan gelandang timnas Inggris ini meraih kemenangan setelah mendapatkan panduan dari pelatih kuda terkenal, Howard Johnson. “Paul sudah menjadi fans Howard Johnson sejak lama, dia mulai menyukai caranya menangani kuda

memakai baju tanpa lengan seperti yang biasa dipakai Sania di lapangan tenis. Saina mengatakan akan tetap menjaga norma-norma berpakaian saat bertanding. Ia pun akan berusaha terus menjaga performanya di atas lapangan. (Persda Network/ka)

“Saya Saina, Bukan Sania” SANIA Mirza menjadi fenomena tenis India. Ia mampu menyeruak di antara para jagoan tenis wanita dari Eropa maupun Amerika. Kini muncul fenomena baru dari

■ Tiap Pekan Dibayar Rp 2,5 Miliar

KEPINDAHAN Cristiano Ronaldo ke Real Madrid sudah ada di depan mata, dan kapten tim nasional Portugal tersebut kabarnya akan mendapat gaji hingga 175 ribu euro atau sekitar Rp 2,5 miliar per pekan. Gaji Ronaldo bisa naik setiap musimnya jika memberikan kontribusi signifikan bagi Madrid. Ronaldo akan mencatat rekor sebagai pemain dengan gaji tertinggi di Madrid, bahkan dunia. Ia pun bakal memegang rekor pemain termahal dunia dengan transfer Rp 1,3 triliun. Gaji tinggi CR7 tentunya bisa mengundang rasa iri pada pemain Madrid lainnya. Namun bek Sergio Ramos langsung menepisnya. Ia menyatakan tidak memiliki masalah dengan gaji tinggi Ronaldo. Ramos menegaskan dirinya tidak iri dan tetap menyambut CR7 dengan tangan terbuka. “Jika Anda senang dengan pendapatan sendiri, Anda tidak akan khawatir dengan pendapatan orang lain. Semua terserah agen untuk menjaga kontrak Anda, dan Madrid menjaga pemain mereka dengan baik, jadi saya tidak melihat adanya masalah,” ujar Ramos kepada The Mirror. Keputusan Madrid membeli Ronaldo dan Ricardo Kaka dengan transfer fantastis mencapai lebih dari Rp 2 triliun, menuai banyak kritikan. Namun, Ramos menilai semua langkah tersebut semata-mata hanya untuk membangkitkan kembali kejayaan El Merengues. “Di Madrid, selalu ada atmosfer dan ekspektasi yang tinggi. Kami tidak berada di posisi kami sesungguhnya dalam beberapa tahun terakhir, tapi sekarang kami memiliki Ronaldo dan Kaka, dua pemain terbaik di dunia, dan mereka akan membantu kami kembali ke jalur musim depan,” papar Ramos seperti yang dilansir Goal.(Persda Sergio Ramos Network/inc)

yang dipakai Saina tidaklah seksi-seksi amat. Saat bertanding, ia tetap menjaga nilai-nilai kesopanan. Pemain berperingkat 11 dunia ini memilih kostum seperti pada umumnya dengan baju lengan pendek. Ia tidak neko-neko dengan

dan jika dia memilih satu dari kudanya dalam balapan, sudah pasti dia akan menang,” kata sebuah sumber kepada The Mirror. Scholes yang kemungkinan bakal hijrah dari MU musim ini karena sudah termakan usia, mengeluarkan modal sebesar 46.000 poundsterling atau sekitar Rp 780 juta. Pada kesempatan pertama, Scholes “hanya” bertaruh 1.000 poundsterling atau sekitar Rp 16 juta untuk kuda bernama Nosferatu di kota York. Ia menang dan mendapatkan 10.000 poundsterling atau sekitar Rp 160 juta. Keberuntungan pertama membuatnya bersemangat. Keesokan harinya, ia menggandakan nilai taruhannya menjadi 25.000

poundsterling atau sekitar Rp 424 juta. Kali ini, ia bertaruh untuk Bow Beaver di Carlisle. Ia lagi-lagi menang dan mendapat 29.000 poundsterling atau sekitar Rp 492 juta. Setelah itu, ia memasang taruhan sebesar 20.000 poundsterling atau sekitar Rp 339 juta untuk Stonehaugh. Tantangan ini lebih berat dari sebelumnya karena ia melawan 15 penjudi lain. Untung saja kuda pilihannya keluar sebagai juara satu. Ia pun berhak atas hadiah lebih besar, yaitu 170.000 poundsterling atau sekitar Rp 2,8 miliar. “Selama beberapa tahun terakhir, Scholes selalu menang taruhan pacuan kuda jika mempercayakan taruhannya pada kuda yang dilatih Johnson,” lanjut sumber tadi. Menurutnya, meraih tiga kemenangan dalam satu taruhan di lintasan pacuan kuda yang sama, jarang terjadi. Scholes biasa bertaruh judi pacuan kuda hanya beberapa ratus pound, namun dia menaikkannya menjadi ribuan, setelah terbang ke Chester sebulan lalu. Legenda MU ini memiliki empat kuda, namun awalnya ia mengaku tak suka berjudi. “Saya hanya suka melihat kuda, melatih mereka, dan melihat mereka berlari,” kata Scholes, yang kini mulai kecanduan berjudi pacuan kuda.(Persda Network/ka)

ini. Ditambah lagi dengan nama panggilan mereka yang hampir mirip. Alhasil, Saina harus berulangkali menjelaskan perbedaan dirinya dengan Sania. “Saya Saina, bukan Sania...” Saina merasa beruntung bisa satu kontingen bersama Sania saat mewakili India di Olimpiade Beijing, Agustus lalu. Apalagi ia kemudian mampu menunjukkan prestasi gemilang dengan lolos ke babak delapan besar. “Olimpiade Beijing benar-benar mengubah hidup saya. Orang-orang tidak lagi sulit membedakan antara saya dengan (Persda Sania,” katanya.(Persda Network/*)

Kleber Kehilangan Uang dan Jaket

■ Maling Satroni Kamar Pemain Brasil TINGKAT kriminal yang tinggi di Afrika Selatan mulai dirasakan tim-tim peserta Piala Konfederasi. Setelah tim Mesir melaporkan kecurian, kini hotel yang ditempati tim Brasil disatroni maling dan sempat mengambil beberapa barang. Peristiwa itu dilaporkan pada Minggu (21/6). Menurut juru bicara timnas Brasil, Rodrigo Paiva, pencuri mengambil beberapa barang tim Brasil di Hotel Centurion Lake di Pretoria yang mereka tempati. Sejauh ini, kerugian baru berupa jaket dan beberapa uang. Pencurian kemungkinan dilakukan pada Jumat (19/ 6), saat tim Brasil sedang bersafari. Brasil langsung melaporkan kepada pihak

berwenang. Rencananya, Brasil juga akan melaporkannya ke FIFA agar Afrika Selatan lebih ketat mengatasi kriminal pada Piala Dunia 2010 nanti. Menurut Paiva, hanya dua kamar dari tim Brasil disatroni pencuri. Itu kamar Kleber dan ahli fisioterapi. Sepertinya, sang pencuri tak memiliki banyak waktu sehingga hanya mengambil jaket dan sedikit uang. Laporan pencurian yang dilakukan Brasil itu hanya berselang lima hari setelah tim Mesir melaporkan kasus serupa. Saat mereka bertanding lawan Italia, beberapa kamar mereka di Hotel Ellis Park dibuka paksa dan pencuri sempat mengambil beberapa barang.(Persda Network)

AP PHOTO/CBF

JALAN-JALAN - Pemain Brasil, Lucio, Felipe Melo, dan Juan tertawa saat jalan-jalan ke kebun binatang di Pretoria, Afsel, Jumat (19/6). Hotel pemain Brasil dimasuki pencuri saat jalanjalan ke Pretoria. c m y k


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.