Senin 07 Februari 2011 Edisi 186 Tahun III

Page 1

CMYK

Rp 2.000 LANGGANAN Rp 55.000/Bulan

EDISI 186 Tahun III 24 HALAMAN (3 SESI) BERLANGGANAN: SMS ke (0561) 7555500 Telp.(0561) 725588 IKLAN : (0561) 7910123

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Ribuan Warga Serbu Ahmadiyah

Presiden SBY Prihatin PANDEGLANG, TRIBUN Aksi kekerasan terhadap kelompok Ahmadiyah kembali terjadi. Setidaknya tiga orang tewas dan enam luka berat dalam bentrokan antara kelompok Ahmadiyah dan ribuan warga di kawasan Cikeusik, Pandeglang, Jawa Barat, Minggu (6/2) siang. Humas Pengurus Besar Jemaah Ahmadiyah Indonesia, Mubarik Ahmad, mengungkapkan, tiga jamaahnya yang tewas adalah Mulyadi, Tarno, dan Roni. Dua di antara mereka, Tarno dan Mulyadi, adalah kakak beradik. Keduanya adik dari Suparman, mubaligh Ahmadi-

Saya kira ini bukan penyerangan, ini fight back. Warga marah karena ditantang oleh 20 warga Ahmadiyah yang datang dengan 2 mobil.

AMIDHAN TRIBUN/DOK

Ketua Majelis Ulama Indonesia

yah di Cikeusik. “Saya bisa merasakan apa yang dirasakan Pak Suparman,” kata Mubarik di Jakarta, Minggu sore. Suparman sendiri sudah diamankan di Mapolres Pandeglang. “Mungkin dikhawatirkan Pak Suparman nanti emosi, apalagi dia orang asli setempat, Banten,” kata Mubarik. Presiden Susilo Bambang

Yudhoyono menyatakan prihatin atas penyerangan terhadap jamaah Ahmadiyah di Pendeglang. Presiden telah memerintahkan Kapolri dan Menteri Agama ke lokasi untuk melihat keadaan yang sebenarnya. “Beliau juga meminta Menkopolhukam berkoordinasi de-

Bersambung ke Hal 7

Deteksi Dini

Suara Nurdin Tujuh Kali KSAD

Bersambung ke Hal 7

Bersambung ke Hal 7

AP/LEFTERIS PITARAKIS

SALAT ZUHUR - Di tengah aksi unjukrasa anti-Mubarak di Tahrir Square, Kairo, Minggu (6/2), warga Muslim menyempatkan diri melaksanakan Salat Zuhur. Umat Kristen di lokasi yang sama juga melaksanakan misa pada Minggu pagi.

Islam-Kristen Mesir Bersatu KAIRO, TRIBUN - Lapangan yang menjadi pusat kegiatan unjukrasa anti-pemerintahan Husni Mubarak , Tahrir Square, Minggu (6/2), menampilkan betapa indahnya kebersamaan dalam keberagaman. Umat Islam dan Kristen bersatu. Mereka sembahyang bergantian dan saling menjaga satu sama lain. Para pemuka agama Islam dan Kristen menyebut aksi unjukrasa menuntut turunnya Mubarak sebagai revolusi bersama. Kegiatan ini dibuka dengan

orasi dari Pendeta Fauzi Khalil pada pukul 10.00 waktu setempat. Dia menyatakan bahwa revolusi ini adalah revolusi persatuan “Muslim dan Nasrani” yang menuntut hal yang sama. “Tak ada beda kita di sini,” katanya. Setelah turun dari panggung, dia menghampiri Syekh Salahuddin dari Universitas Al Azhar dan menyalaminya. Lalu, Syekh Salahuddin berkata: “Kami akan menjaga gereja, itu tanggung jawab kami.” Pada pukul 11.00, misa dila-

TRIBUN/DOK

George Toisutta

TRIBUN/DOK

Nurdin Halid

kukan di tengah-tengah Tahrir Square. Dimulai dengan bismillah, Pendeta Fauzi membaca Mazmur. Setelah itu, dia membaca doa yang diamini, bukan hanya oleh orang Kristen, tapi juga oleh umat Islam. Beberapa perempuan berjilbab dan pria Muslim berjenggot bahkan ikut mengangkat tangan dan mengamini doanya. Sebagaimana dilaporkan laman tempointeraktif, Minggu, umat Islam kemudian melakukan Salat Zuhur dan jenazah. Se-

Bersambung ke Hal 7

FOTO: RIDWANSYAH

SERUPA NAGA - Bentuk awan menyerupai naga yang direkam oleh Ridwansyah menggunakan ponsel Nokia C6-00 di kawasan Peniraman, Kabupaten Pontianak, Minggu (6/2) sore.

JAKARTA, TRIBUN - Keberadaan Sjahril Djohan, terdakwa perkara makelar kasus (markus), di RS Abdi Waluyo, Jakarta, memicu kegaduhan. Pasalnya, Sjahril seharusnya mendekam di dalam ruang tahanan Lembaga Pemasyarakatan (LP) Cipinang. Satgas Pemberantasan Mafia Hukum pun melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke LP Cipinang dan RS Abdi Waluyo, Sabtu (5/2) malam. Tindakan ini mendapat protes keras dari Hotma Sitompul, penasihat hukum Sjahril. Hotma menuding Sekretaris Satgas Denny Indrayana dan anggota Satgas Mas Achmad Santosa,

WNI Mendapat Perlakuan Kasar Aparat Mesir

Kabar mengenai perlakuan tak simpatik aparat keamanan Mesir terhadap warga negara Indonesia (WNI) terus mencuat. Tim medis dari Indonesia, dr Ardjuna dan dr M Ilhami, yang didampingi staf Atase Pendidikan Muhlashon Jaluddin, mengalaminya, pekan lalu.

ANTARA/ISMAR PATRIZKI

PULANG - Sejumlah warga negara Indonesia yang tinggal di Mesir tiba kembali di tanah air melalui Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pekan lalu.

(pelat nomor diplomatik) sedang dalam perjalanan dari Bandara Kairo. Namun, begitu sampai kawasan Abas Akad, sekitar pukul 22.00 waktu setempat, Kamis, mereka diberhentikan aparat keamanan. Setelah mengobrak-abrik tas yang berisi peralatan medis dari Indonesia, empat WNI tersebut disekap dengan tutup ke-

pala hitam, kemudian diangkut dengan truk ke markas militer. “Mereka menuduh bahwa kami, tim medis Indonesia, didatangkan untuk membantu korban demonstrasi anti-Mubarak,” ujar dr Januar kepada Tribunnews di Jakarta, Minggu (6/2). Ia mengaku sempat syok ketika tiba-tiba disekap bak tahanan perang Afganistan. “Saat itu mereka benarbenar ragu bahwa kami datang untuk membantu kesehatan WNI yang akan dievakuasi. Kami harus jongkok dengan

Bersambung ke Hal 7

punya agenda tersembunyi, yaitu berambisi duduk di Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dan Komisi Kejaksaan. “Saya ingatkan ini, Denny dan Ota (Mas Achmad Santosa) itu orang-orang yang haus kekuasaaan. Saya pertanggungjawabkan itu. Dia mengicar kedudukan Kompolnas dan Komisi Kejaksaan,” kata Hotma di Jakarta, Minggu (6/2). Hotma juga mengatakan Denny dan Ota pernah mengincar posisi sebagai Jaksa Agung. “Orang-orang itu sering mengatakan bahwa Polri tidak benar, kejaksaan tidak benar.

Bersambung ke Hal 7

Buku untuk Sang Anak

Kami Harus Jongkok 5 Jam

T

Bersambung ke Hal 7

Satgas Inspeksi Mendadak

PONTIANAK, TRIBUN - Di hari keempat Imlek (tahun baru dalam penanggalan Tionghoa), Minggu (6/2), Ridwansyah (45) --warga Jl Budi Utomo, Siantan Hilir-- mengabadikan sebentuk awan menyerupai naga terbang di atas bukit Peniraman, Kabupaten Pontianak, Minggu (6/2) sore. Ridwan, yang datang ke kantor Tribun, Minggu malam, mengaku memotret fenomena unik itu menggunakan ponsel Nokia C6-00. “Waktu itu sekitar pukul 16.30 WIB,” tuturnya.

im Medis dari Indonesia bersama seorang sopir ditangkap aparat kemanan Mesir, Jumat (4/2) dini hari, dalam perjalanan dari Bandara menuju Wisma Nusantara. Mereka kemudian disekap dengan kepala tertutup dan digiring ke markas militer daerah setempat. Awalnya, empat WNI yang menumpangi mobil pelat hijau

telah itu, misa kembali dilakukan. Baik Fauzi maupun Shalahuddin mengatakan bahwa apa yang mereka lakukan di Tahrir Square adalah atas nama pribadi. Lembaga yang menaungi mereka, yakni Gereja Koptik dan Al Azhar, memang tidak tegas mendukung demonstrasi di Tahrir, apalagi setelah Mubarak menyatakan akan mundur pada September 2011. Untuk urusan umat Kristen,

Sjahril Djohan Tak Ada di LP

Awan Naga Muncul di Peniraman

Pendukung George Dicoret JAKARTA, TRIBUN - Langkah awal mantan terpidana kasus korupsi, Nurdin Halid, untuk kembali menjabat Ketua Umum PSSI, tampaknya berjalan mulus. Suara yang mendukungnya sampai tujuh kali lipat dari suara pendukung Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI George Toisutta. Sekjen PSSI, Nugraha Besoes, menjelaskan, dari keseluruhan 100 suara yang sah memilih, dukungan dan pengajuan nama Nurdin untuk kembali menjadi ketua umum tercatat mencapai 81 suara. Sementara untuk George Toisutta hanya memperoleh 12 suara. Satu nama lainnya, Nirwan D Bakrie, diajukan oleh dua pemilik suara anggota PSSI. “Yang masuk kembali menyerahkan nama yang didukungnya hanya 93 suara. Jika kemudian ada 95 suara, itu berarti ada dua pemilik suara yang mencalonkan nama ganda,” ujar Nugraha kepada wartawan di Jakarta, Minggu (6/2). George pekan lalu mengungkapkan keinginannya maju dalam pemilihan Ketua Umum

BERIKUT ini tujuh poin hasil rapat Polhukam di Jakarta, Minggu (6/2) malam. 1. Pemerintah mengecam dengan keras setiap tindakan oleh siapapun kepada siapapun sesama Warga Negara Indonesia yang melakukan tindak kekerasan dan anarkhis serta melanggar hukum, apapun alasan yang melatarbelakangi. 2. Polri diminta segera mencari dan mengungkap secara tuntas, tindakan kekerasan yang mengakibatkan korban jiwa 3 orang dan luka berat 6 orang. 3. Semua pihak, baik dari warga Ahmadiyah dan pihak masyarakat lain, harus tetap mentaati kesepakatan-kesepakatan bersama yang dibuat tanggal 14 Januari 2008 yang terdapat ada 12 butir kesepakatan dan Keputusan Bersama Menteri Agama, Jaksa Agung dan Mendagri Tahun 2008. 4. Kepada segenap warga Ahmadiyah agar memahami dan mentaati kesepakatan bersama tanggal 14 Januari

Wulan Guritno NET

ARTIS yang juga mantan pembawa acara sepakbola, Wulan Guritno, kini sudah meluncurkan sebuah buku anak berjudul Cerita Bintang . Saat pembuatan buku tersebut, Wulan dan suaminya, Adilla Dimitri, mendapat inspirasi membuat bacaan khusus untuk anak mereka, London Abigail Dimitri. “Awalnya sih waktu saya hamil enam bulan ya, terus kita mulai. Kalau Syalom kan mulai besar, dia tahu bacaan dia sendiri. Ka-

Bersambung ke Hal 7

Kunjungi www.tribunpontianak.co.id, portal berita real time pertama di Kalbar. E-mail: tribunpontianak@yahoo.com. Add Facebook: Tribun Pontianak Interaktif. CMYK


2

Internasional

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Muslim Inggris Kecam Cameron Anggap Multikulturalisme Gagal LONDON, TRIBUN - Pidato Perdana Menteri Inggris, David Cameron, pada Konferensi Keamanan Munich, Jerman, Sabtu (5/2), dikecam. Pidatonya dinilai sangat tidak bertanggungjawab saat ia menyatakan ingin mengakhiri multikulturalisme di Inggris. Dalam konferensi tahunan itu, Cameron mengatakan multikulturalisme telah gagal di Inggris dan negara ini membutuhkan sistem liberalisme yang mengakar untuk melawan ekstrimisme Islam yang lebih kuat. Cameron mengisyaratkan perubahan yang nyata dalam kebijakannya terhadap kelompok minoritas etnis dan agama di Inggris. Ia menambahkan toleransi terhadap mereka yang menolak nilai-nilai Barat telah gagal. Mohammad Shafiq, Pemim-

Jika multikulturalisme adalah memahami dan menghormati pandangan orang lain, maka saya pikir ini merupakan sukses besar. MOHAMMAD SHAFIQ Pemimpin Eksekutif Yayasan Ramadhan

pin Eksekutif Yayasan Ramadhan, mengatakan Cameron sangat tidak bertanggung jawab karena telah menghubungkan terorisme dengan masalah kohesi di Inggris. Ditambahkannya, pidatonya merupakan agin segar bagi Liga Pertahanan Inggris (EDL), kelompok sayap kanan yang menentang perkembangan Islam di Barat. “Pidato yang menyatakan bahwa komunitas Muslim tidak percaya terhadap demokrasi adalah salah besar,” kata Shafiq. Shafiq juga membantah

Dirikan Masjid KOMUNITAS Muslim London menanti realisasi rencana pembangunan Islamic Center dan sekolah Islam di London Barat. Pasalnya, anggota legistlatif lokal Hayes dan Harlington, John McDonnel, Wakil Walikota, Richard Barnes dan pemimpin kelompok buruh Harlington, Mo Khusrsheed, sepakat berada dibelakang komunitas Muslim London untuk mendukung rencana tersebut. Ketua Hayes Muslim Centre, Tahir Awan, menyambut gembira dengan perkembangan rencana pembangunan masjid dan sekolah Islam di London. Baginya, realisasi pembangunan itu akan memberikan standar yang sangat dibutuhkan bagi pendidikan Islam di kawasan itu. “Ada sejumlah sekolah yang tengah masuk dalam daftar tunggu di Hendon dan Hounslwo. Sangat jelas sekolah Islam begitu dibutuhkan. Mungkin hanya Hillingdon saja yang tidak berencana membangun masjid,” papar dia seperti dikutip Uxbridgegazette.co.uk, kemarin. Awan mengatakan fasilitas yang sudah lebih dahulu dibangun di Pump Lane tidaklah cukup untuk menjangkau ko-

Nouri Maliki

munitas Muslim yang tengah berkembang. Karena itu, cukup mendesak untuk menambah fasilitas baru di masa depan. Rashid Bhatti, Wakil Ketua WLMF’s Education Committee, mengatakan pihaknya merasa kebutuhan sekolah Islam di London barat begitu mendesak. “Alasan kami merealisasikan rencana pembangunan adalah persoalan jarak antara masjid dan sekolah. Jarak itu dirasa memakan waktu dan tidak efisien bagi anak-anak. Karenanya integrasi antara masjid dan sekolah Islam dalam satu bangunan akan menghilangkan gap sekaligus memastika kedua aspek yang dibutuhkan anak-anak seperti pendidikan konvensional dan agama dapat terwujud,” papar Bhatti. Bhatti menambahkan penekanan lain dari realisasi rencana pembangunan masjid dan sekolah Islam secara terpadu adalah ketersediaan pendidikan dengan ragam pilihan sehingga pada akhirnya akan melahirkan warga negara yang baik. “Kami ingin bekerja dan bekerja sama dengan pemerintah daerah, dan menjaga semua pilihan terbuka,” imbuhnya. (rpo)

adanya kegagalan multikulturalisme di Inggris. “Jika multikulturalisme adalah memahami dan menghormati pandangan orang lain, maka saya pikir ini merupakan sukses besar. Ada isu kolektif di mana kita perlu bersama-sama untuk berbuat sesuatu demi negara,” ujarnya. Farooq Murad, Sekjen Dewan Muslim Inggris juga mengkritik David Cameron karena tidak menyebut kelompok EDL dalam sambutannya. “Kami sangat kecewa bahwa pada saat kita harus berusaha untuk bersama-sama melawan kekerasan dan ekstremisme, Cameron malah membiarkan kelompok ekstrimis menyebarkan kebencian dan kefanatikan terhadap komunitas Muslim Inggris,” katanya. Aksi kebencian merebak di jalanan Kota Inggris. Polisi menggelar operasi besar-besaran untuk mengadang kelompok ekstrem-kanan yang turun ke jalan memprotes kehadiran Islam di Inggris. Demonstrasi itu berlangsung hanya beberapa jam setelah David Cameron menyampaikan pidatonya. Mereka menentang penyebaran hukum Syariah dan Islam militan di Inggris. Kelompok ini berkumpul di Luton. Mereka berpotensi adu bentrok dengan kelompok penentang Cameron yang diorganisir Uni Melawan Fasisme (UAF) dan Komunitas Muslim Kota. Karena itu, polisi menggelar operasi besar-besaran dengan menurunkan lebih dari seribu petugas di jalanan dengan biaya lebih dari 800 ribu poundsterling. Polisi mengatakan bahwa 19 orang telah membutuhkan perawatan medis sepanjang hari. 16 di antaranya adalah anggota demonstran sayap kanan. Tiga dari 19 adalah petugas polisi yang mengalami luka ringan. (rpo)

Perdana Menteri Irak

Gembira Potong Gaji MALIKI berjanji untuk tidak memperpanjang masa jabatannya hingga tiga periode meski hal itu tidak dilarang dalam aturan. Sehari sebelumnya Maliki menyatakan akan memangkas gaji yang diterimanya hingga separuh. Pengumuman itu disampaikan terkait dengan maraknya gelombang reformasi pemerintahan yang melanda kawasan Arab tampaknya juga sampai ke Irak. Warga di sejumlah kota di Irak juga telah melakukan demonstrasi memprotes minimnya layanan publik yang dilakukan pemerintahan baru Irak. Selain Maliki, para pejabat Irak lainnya juga setuju untuk memangkas gaji mereka NET sebagai upaya mere-

dam aksi unjuk rasa yang terjadi di sejumlah wilayah. “Kami juga menetapkan aturan yang menjamin keseimbangan antara gaji para pejabat dengan warga Irak. Kondisi sekarang memaksa kami untuk memangkas biaya dan gaji, untuk diberikan kepada mereka yang masih membutuhkan,’’ kata Abbas Bayati, seorang politisi Irak seperti dikutip Los Angeles Times. Sejumlah pejabat Irak selama ini telah memperoleh penghasilan puluhan juta dolar AS per bulan dan sejumlah keuntungan lainnya. Seorang mantan pejabat setingkat presiden, perdana menteri dan juru bicara parlemen memperoleh penghasilan antara 500 ribu dolar hingga 700 ribu dolar AS per bulan. Sebagai perbandingan gaji presiden AS, Barack Obama, hanya 400 ribu dolar AS. (rpo)

AP PHOTO/XINHUA, SOVANNARA

EVAKUASI - Warga Kamboja dievakuasi dari perbatasan di dekat kuil Preah Vihear, Sabtu (5/2). Kamboja dan Thailand sepakat untuk melakukan genjatan senjata menyusul tewasnya empat orang akibat peristiwa berdarah tersebut.

Mata-mata Seksi Terampil Jalankan Misi JAKARTA, TRIBUN - Dari 11 mata-mata Rusia yang ditangkap pertengahan tahun lalu, Anna Chapman, menjadi perhatian besar. Senyum gadis muda berambut merah seksi itu mondar mandir di situs media sosial. Foto wanita seksi itu pun menjadi sensasi di internet. Bukanlah rahasia besar mengapa Chapman sangat seksi. Bagi mata-mata yang bekerja tiap hari, penampilan mempesona merupakan salah satu ciri yang dapat memudahkan pendekatannya dengan orang lain. “Jika Anda seorang yang menarik, yang sangat cerdas dan juga menggoda serta menarik, Anda memiliki banyak kekuatan untuk membuat orang melakukan apa yang Anda inginkan,” kata sejarawan militer dan ahli spionase Patrick O’Donnell yang menulis bebe-

rapa buku mengenai dunia mata-mata. Menurut O’Donnell, anggota spionase yang seksi seringkali digunakan untuk menyukseskan mata-mata. Sasaran spionase cenderung pada orang kuat yang memiliki akses ke informasi penting. Bagi sejumlah negara, mempekerjakan wanita cantik merupakan salah satu cara pemerintah mendekati agen matamata intelijen. “Terlihat baik tak akan membuat Anda dijauhi, meski kecerdasan dan karisma juga diperlukan untuk melakukan tindakan meyakinkan,” kata O’Donnell. Satu di antara penggoda wanita tersukses adalah Elizabeth Pack yang memiliki kode nama Cynthia. “Wanita ini mengintai untuk Amerika selama Perang Dunia II,” kata O’Donnell.

Bush Batal ke Swiss

benar hadir di Swis. JENEWA, TRIBUN Sementara kelompok Mantan Presiden HAM mengatakan Amerika Serikat, bila Bush benar daGeorge W Bush, aktang ke Swiss, mehirnya membatalkan reka sudah menyiapkunjungannya ke kan 2.500 lembar haSwiss, pekan depan. laman tuntutan dari Ini terkait dengan kasus Guantanamo, ancaman sejumlah NET Afghanistan, Irak, organisasi HAM yang akan menuntut George WB dan sejumlah daerah Bush ke pengadilan atas keja- lainnya. Seorang pejabat pengadilan hatan perang. Juru Bicara George W Bush, Jenewa mengatakan, sejumlah David Sherzer, mengatakan laporan soal kejahatan perang pengundang Bush membatal- Bush sudah masuk ke Pengakan rencana makan malam dilan Jenewa. Dukungan untuk bersama presiden kontrover- menyeret Bush ke penjara juga sial itu. Pengundang Bush ada- datang dari anggota parlemen Swiss, Dominique Baettig. lah United Israel Appeal. Rencananya mereka akan “Bush harus ditangkap karena duduk bersama Bush pada 12 dia penjahat perang,” kata Februari mendatang. Keren Baetting dalam suratnya ke Hayesod, panitia acara makan pemerintah federal Swiss. Namun, Swiss menjamin malam, mengatakan mereka terpaksa membatalkan acara hak kekebalan Bush. Juru bicaitu karena alasan keamanan. ra kelompok sayap kiri, Nati Pengacara United Israel Ap- Metuki, mengatakan kedatapeal, Robert Equey, menam- ngan Bush bersifat pribadi. bahkan Bush bisa mendatang- Koordinator unjuk rasa, Paolo kan risiko kekerasan bila benar- Gilardi, menegaskan pihaknya akan berusaha agar Bush ditangkap dengan tuduhan penjahat perang. (rpo)

Dalam satu misi, Pack merayu anggota Kedutaan Besar Prancis dan di tempat lain, anggota Angkatan Laut Italia. Tujuan kedua misi wanita ini adalah mendapatkan akses ke buku-buku kode yang dimiliki orang-orang tersebut. “Dia bisa menyuruh pria makan dari tangannya,” kata O’Donnell. Pack merupakan sosialita yang telah direkrut Office of Strategic Services ( OSS adalah pendahulu CIA) dan berusia 20-an saat menjalani misi tersebut. “Dia mengubah sejarah,” ujarnya. Dengan menggunakan buku kode, ia memperoleh akses ke sekutu dan memperoleh pengetahuan mengenai posisi kapal Italia untuk melakukan pemboman. Keyakinan dan kemampuan mengambil kendali di situasi apapun sangat penting.

Pria Amerika pun jatuh pada pesona wanita-wanita ini. “Christa Roy yang bekerja untuk Nazi selama Perang Dunia II telah lolos dari hukuman penjara,” kata O’Donnell. Roy ditangkap setelah kedapatan merayu seorang perwira militer Amerika untuk mendapatkan informasi dan popularitasnya sehingga tercatat dalam dokumen resmi pemerintah. Para petugas Amerika yang bertugas memenjarakan Roy pun begitu. “Mereka tak mampu membedakan antara fungsi kelenjar kelamin dan fungsi resmi,” menurut koran resmi OSS yang merinci kasus itu. “Hal ini menunjukkan pada Anda kekuatan seorang wanita yang menarik, cerdas dan karismatik,” kata O’Donnell dalam buku terbarunya berjudul They Dared Return. (viv)

Worldline

10 Menit Daki Empire State NEW YORK - Thomas Dold, seorang berkewarganegaraan Jerman, berhasil memecahkan rekor dalam kompetisi menaiki tangga gedung Empire State. Bangunan ini merupakan satu di antara gedung tertinggi di New York. Dold yang merupakan mahasiswa jurusan ekonomi dari Stuttgart ini menjadi orang yang paling cepat menaiki 1.576 anak tangga Empire State. Pria berusia 26 tahun hanya membutuhkan waktu 10 menit dan 10 detik mencapai puncak gedung

pencakar langit itu. Dengan demikian, Dold berhasil mencatatkan diri sebagai orang pertama dalam sejarah kompetisi ini yang berhasil menang enam kali berturut-turut. Pemenang untuk golongan wanita adalah Alice McNamara, 24 tahun, warga Australia. Dia menjadi wanita pertama yang berhasil mencapai puncak Empire State dalam waktu 13 menit dan tiga detik. Tahun ini kompetisi menaiki tangga Empire State diikuti oleh lebih dari 200 orang. (viv)

Polisi Tembak Demonstran TUNIS - Polisi di kawasan utara kota El Kef, Tunisia, menembak ke arah kerumuman demonstran. Penembakan dilakukan setelah demonstrasi mulai berubah bentuk menjadi aksi kerusuhan. Seperti dikutip dari CNN, Minggu (6/2), Tunis Afruque Presse melansir, sekitar seribu orang berunjuk rasa di depan kantor polisi saat pihak berwajib melepaskan tembakan yang menewaskan dua orang dan melukai 17 lainnya. Sampai saat ini, belum diketahui mengapa demonstran tersebut ada di sana. Kantor be-

rita tersebut melaporkan, demonstran melempari batu dan bom Molotov ke arah kantor polisi dan mengakibatkan dua kendaraan hangus terbakar. Polisi kemudian menembakkan gas air mata dan melepaskan tembakan peringatan ke udara. Saat demonstran tidak merespons, polisi mulai menembak ke arah kerumunan. Tunisia tengah dalam keadaan kacau setelah Zine El Abidine Ben Ali, penguasa yang telah memimpin sejak November 1987 melarikan diri dari negeri itu pada 14 Januari lalu. (viv)

Latih Tikus Pelacak Teroris TEL AVIV - Ilmuwan Israel menciptakan sebuah detektor, mirip scanner, untuk mendeteksi tubuh manusia yang membawa bahan peledak di bandara. Uniknya, di dalam tiga kartrid berisi masing-masing delapan tikus yang telah menjalani pelatihan khusus. Berdasarkan penelitian yang telah dipublikasikan di New Scientist, tikus-tikus terlatih ini bekerja secara shift, yakni empat jam sekali. Peneliti mengklaim bahwa kemampuan tikus jauh lebih akurat dibandingkan anjing pelacak atau mesin X-ray. Dikutip dari Telegraph, sistem

kerja detektor-tikus ini adalah dengan memompa udara ke kartrid setiap empat jam sekali agar tikus-tikus itu tetap dapat bernapas. Bila tikus mendeteksi bau dan rasa bahan kimia tertentu, mereka akan lari ke sisi ruang tempat pemicu alarm. Penemu detektor sekaligus pemilik perusahaan BioExplorers, Eran Lumbroso, berharap ada perusahaan yang tertarik membantu pengembangan temuan ini lebih lanjut. Perangkat ini diuji coba tahun lalu di mal Tel Aviv dengan melibatkan 1.000 pembeli yang ada di mal tersebut. (viv)


CMYK

Market

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Maret Pajang Yaris Hibrid â– Tampang Tak Beda Versi Bensin GENEVA, TRIBUN - Setelah sempat menjadi buah bibir, produsen mobil Toyota akhirnya siap meluncurkan deretan mobil hibrida terbaru mereka. Satu di antaranya adalah Yaris versi hibrid. Menurut jadwal, Toyota akan memperlihatkan Yaris hibrid ini bulan depan. Seperti dikutip dari Auto Express, Minggu (6/2), Toyota sepertinya ingin melanjutkan gebrakan mereka di segmen mobil hibrid setelah sebelumnya di ajang Detroit Auto Show berhasil memperlihatkan untuk pertama kalinya 3 mobil hibrid sekaligus. Ketiga mobil itu adalah Prius plug-in, Prius V MPV, dan Prius C Concept. Nah untuk ajang Geneva Motor Show yang akan berlangsung bulan depan, Toyota kembali ingin menunjukkan inovasinya, satu di antaranya

adalah dengan memperlihatkan Toyota Yaris HSD yang merupakan Yaris dengan dual mesin alias hibrid. Namun meski begitu, belum diketahui bagaimana spesifikasi detail mengenai mobil ini. Seberapa kuat motor listrik yang akan berpadu dengan mesin bensin konvensional pun belum mau mereka bocorkan. Hanya saja, kemungkinan tampang Yaris versi hibrida ini tidak akan jauh berbeda dengan tampang Yaris versi bensinnya. Kabarnya pula, sebagai permulaan Yaris versi hibrida ini akan mereka produksi di pabrik Toyota yang ada di Prancis setelah beberapa kali kepergok sedang melakukan tes jalan di Eropa. Dalam potongan foto yang disebar-luaskan terungkap bagian depan Yaris HSD yang diliputi nuansa sporty dan fu-

turistik. Lampu utama dibuat meruncing untuk menimbulkan kesan agresif ditambah grill yang berukuran cukup besar yang secara langsung juga terbukti sanggup memberikan nuansa ala sebuah mobil sport. Selain Yaris HSD, di ajang Geneva Motor Show, Toyota juga akan memperlihatkan Prius+ yang merupakan nama lain dari Prius V yang sudah diperlihatkan di Detroit. Hanya saja Prius+ ini menurut Toyota dirancang khusus untuk orang-orang Eropa dengan ruang yang lebih lapang bagi penumpang bagian belakang. Di balik tubuh Prius ini tersimpan platform dan powertrain yang sama. Sebuah mesin 1.8 liter akan berpadu-padan dengan motor listrik meski Toyota mengklaim untuk versi kali ini Prius akan lebih efisien. (dtc)

NET

Yaris Hybrid

R i b a Da l a m P a n d a n g a n A g a m a PERMASALAHAN riba ternyata bukan hanya dibahas didalam agama Islam saja. Riba telah menjadi bahasan kalangan Yahudi, Yunani, demikian juga Romawi. Kalangan Kristen dari masa ke masa juga mempunyai pandangan tersendiri mengenai riba. Riba berarti menetapkan bunga/melebihkan jumlah pinjaman saat pengembalian berdasarkan persentase tertentu dari jumlah pinjaman pokok, yang dibebankan kepada peminjam. Orang-orang Yahudi dilarang mempraktekkan pengambilan bunga. Pelarangan ini banyak terdapat dalam kitab suci, baik dalam Perjanjian Lama maupun undangundangTalmud. Keluaran 22 : 25 Jika engkau meminjamkan uang kapada salah seorang ummatku, orang yang miskin di antaramu, maka janganlah engkau berlaku sebagai penagih hutang terhadap dia, janganlah engkau bebankan bunga terhadapnya. Ulangan 23:19 Janganlah engkau membungakan kepada saudaramu, baik uang maupun bahan makanan, atau apa pun yang dapat dibungakan. Romawi. praktik pengambilan bunga dicela oleh para ahli filsafat. Dua orang ahli filsafat Yunani terkemuka, Plato (427347 SM) dan Aristoteles (384322 SM), mengecam praktik bunga. Begitu juga dengan Cato (234 -149 SM) dan Cicero (10643 SM). Para ahli filsafat tersebut mengutuk orang-orang Romawi yang mempraktekkan pe-

ngambilan bunga. Plato mengecam sistem bunga berdasarkan dua alasan. Pertama, bunga menyebabkan perpecahan dan perasaan tidak puas dalam masyarakat. Kedua, bunga merupakan alat golongan kaya untuk mengeksploitasi golongan miskin. Sedangkan Aristoteles, dalam menyatakan keberatannya mengemukakan bahwa fungsi uang adalah sebagai alat tukar atau medium of exchange bukan alat untuk menghasilkan tambahan melalui bunga. Kristen. Kitab Perjanjian Baru tidak menyebutkan permasalahan ini secara jelas. Namun, sebagian kalangan Kristiani menganggap bahwa ayat yang terdapat dalam Lukas 6:34-5 sebagai ayat yang mengecam praktek pengambilan bunga. Ayat tersebut menyatakan : Dan jikalau kamu meminjamkan sesuatu kepada orang, karena kamu berharap akan menerima sesuatu daripadanya, apakah jasamu? Orang-orang berdosa pun meminjamkan kepada orang berdosa, supaya mereka menerima kembali sama banyak. Tetapi, kasihilah musuhmu dan berbuatlah baik kepada mereka dan pinjamkan dengan tidak mengharapkan balasan, maka upahmu akan besar dan kamu akan menjadi anak-anak Tuhan Yang Mahatinggi, sebab Ia baik terhadap orang-orang yang tidak tahu berterimakasih dan terhadap orang-orang jahat. Ketidak tegasan ayat tersebut mengakibatkan munculnya berbagai tanggapan dan tafsiran dari para pemuka agama Kristen tentang boleh atau tidaknya orang

Kristen mempraktekkan pengambilan bunga. Berbagai pandangan di kalangan pemuka agama Kristen dapat dikelompokkan menjadi tiga periode utama, yaitu pandangan para pendeta awal Kristen (abad I hingga XII) yang mengharamkan bunga, pandangan para sarjana Kristen (abad XII-XVI) yang berkeinginan agar bunga diperbolehkan, dan pandangan para reformis Kristen (abad XVI - tahun 1836) yang menyebabkan agama Kristen menghalalkan bunga. Pandangan Para Pendeta Awal Kristen (Abad I-XII). Pada masa ini, umumnya pengambilan bunga dilarang. Mereka merujuk masalah pengambilan bunga kepada Kitab Perjanjian Lama yang juga diimani oleh orang Kristen. Islam. Beberapa ayat AlQuran yg mengharamkan Riba diantaranya : 1. Al-Qur’an Surah Al-Baqarah ayat 275 : ...padahal Allah telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba.... 2. “Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan tinggalkan sisa riba (yang belum dipungut) jika kamu orang-orang yang beriman. Maka jika kamu tidak mengerjakan (meninggalkan sisa riba), maka ketahuilah, bahwa Allah dan Rasul-Nya akan memerangimu.� (Al-Baqarah: 278-279) Kini Bank Muamalat telah hadir di kota anda sebagai bank yang berbasiskan syariah dengan konsep bagi hasil dan non riba melayani anda yang ingin kembali kepada ajaran yang sebenarnya. (advertorial)

CMYK

3


CMYK

4

Finance

SENIN 7 FEBRUARI 2011

BTN Tahan Bunga KPR Tawarkan Rumah Murah di BTN Expo JAKARTA, TRIBUN - Meski tingkat suku bunga acuan alias BI Rate naik, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) masih menahan suku bunga kredit dan bunga Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) di posisi yang sama. Direktur Utama BTN Iqbal Latanro menegaskan, pihaknya tidak akan bertindak reaktif menanggapi kenaikan BI Rate sebesar 25 bps yang diumumkan kemarin dengan menaikkan suku bunga kredit BTN. “Kenaikan BI Rate 25 basis poin, tentu kita tidak serta merta bereaksi, reaktif, tapi kita melakukan kajian apakah signifikan atau tidak signifikan kita berharap tidak signifikan,” ujar Iqbal dalam acara pembukaan BTN Expo 2011 di JCC, Sabtu (5/2). Begitu juga dengan suku bunga FLPP, Iqbal menyatakan belum ada rencana menaikkan

Ini kami namakan FLPP merupakan kerjasama dengan Pemerintah. Bunga rendah pada level itu sudah komitmen kami dengan memerhatikan cost of fund BTN. IQBAL LATANRO NET

Dirut BTN

suku bunga tersebut mengingat komitmen pihaknya dengan pemerintah untuk menahan bunga sebesar 8,15-8,5 persen. “Apa FLPP akan naik? Kita punya komitmen dengan Kementerian 8,15-8,5 persen bunga, dengan memperhatikan cost of fund BTN sendiri,” ujarnya. Dalam BTN Expo 2011, Bank BTN menawarkan suku bunga kredit pemilikan rumah (KPR) 6,1 persen (fix setahun) dengan uang muka minimal 10 persen dari harga rumah. Kemudahan

Potensi Naik SUKU bunga acuan alias Bank Indonesia (BI) rate masih berpotensi naik lagi sebanyak 25 basis poin (bps) ke 7 persen tahun ini. Hal ini sejalan dengan ramalan inflasi yang masih bisa meninggi di pertengahan 2011. “Kenaikan suku bunga acuan yang dilakukan BI bukanlah awal dari kenaikan secara agresif, tapi masih masuk akal tahun ini akan ada kenaikan BI rate sebanyak 50 bps,” kata Kepala Ekonom Bank Danamon

PROPERTI Sejumlah pengunjung berada di stan pengembang apartemen di arena Real Estate Expo 2011, belum lama ini. REI memsastikan kenaikan BI rate tak pengaruhi bisnis properti. Misalkan untuk suku bunga KPR yang telah fix selama 15 tahun.

Anton Gunawan dalam laporan risetnya, Sabtu (5/2). Menurutnya, BI baru akan kembali menaikkan tingkat suku bunganya di sekitar bulan Mei atau Juni. Dalam waktu dekat ini, Indonesia akan memasuki masa panen sehingga tingkat inflasi diperkirakan akan jauh lebih rendah. “BI akan menyimpan kenaikan BI rate 25 bps untuk dikeluarkan di saat yang tepat, sekitar bulan Mei atau Juni nanti,” imbuhnya. (dtc)

ini ditawarkan Bank BTN dalam rangka memperingati HUT ke61 Bank BTN. Direktur Utama Bank BTN Iqbal Latanro fasilitas itu bisa diperoleh calon nasabah BTN untuk rumah kelas menengah ke bawah. “Ini komitmen kami membantu masyarakat untuk memiliki rumah,” kata Iqbal. Selain menawarkan suku bunga KPR pada level 6,1 persen,Bank BTN juga menawarkan suku bunga 8,15-6,5 persen dengan suku bunga tetap (fix rate) selama masa cicilan. “Ini kami namakan FLPP merupakan kerjasama dengan Pemerintah. Bunga rendah pada level itu sudah komitmen kami dengan memerhatikan cost of fund BTN,” ujarnya. Menurut Iqbal, Bank BTN belum ada rencana menaikkan suku bunga KPR meski Bank Indonesia telah menaikkan suku bunga acuan atau BI rate 25 basis poin (bps) menjadi 6,75 persen. “Kita tidak reaktif untuk menaikkan bunga kredit. Tentu untuk menaikkan bunga kredit tidak semudah itu harus melalui kajian dan pertimbangan dengan memerhatikan banyak aspek,” kata Iqbal. (tribunnews.com/dtc)

ANTARA/ERIC IRENG

Bisnis Properti Tetap Jalan BISNIS properti diperkirakan tidak akan terpengaruh kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate). “Kredit perumahan menengah ke bawah sudah fix hingga 15 tahun,” kata Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Real Estate Indonesia (REI), Setyo Maharso ketika dihubungi, Ahad (6/2). “Sedangkan, kalangan menengah ke atas masih akan investasi di properti,” kata dia. Investasi properti di kalangan menengah ke atas, memang bisa terganggu akibat kenaikan BI Rate. Sebab jika bankbank juga menaikkan suku bunganya,

para investor itu bisa mengalihkan dananya ke deposito atau yang lain. “Jadi, mereka menunda untuk membeli properti,” ujarnya. Namun kemungkinan investor masih tertarik untuk menanamkan modal di sektor properti. Sebab harga tanah akan tetap naik hingga 10 persen setahun. “Kenaikan harga tanah bisa lebih besar ari bunga deposito yang hanya 6 persen setahun,” ujarnya. Selain itu para pebisnis properti juga melakukan berbagai strategi untuk tetap menarik pembeli, diantaranya dengan melakukan inovasi lingkungan seperti

green property. Bank Indonesia menaikkan BI Rate menjadi 6,75 persen, naik 25 basis point. Menurut Deputi Gubernur Bank Indonesia Halim Alamsyah, inflasi inti sudah melebihi ambang batas yang ditentukan bank sentral. Salah satu pertimbangan menaikkan BI Rate adalah tekanan inflasi akibat volatile food dan harga minyak dunia yang terus naik dalam beberapa bulan terakhir. Saat ini, tingkat suku bunga kredit properti yang terprogram sebesar 8,5-9,5 persen. Sementara bunga untuk kredit komersil bervariasi dalam kisaran 9-13 persen. (tic)

Dana Kelolaan Reksa Dana Rp 136 T DPK Bukopin Syariah Rp 1,6 T JAKARTA, TRIBUN - Dana kelolaan reksa dana mencatatkan dana kelolaan senilai Rp 136,87 triliun per Januari 2011. Reksa dana saham masih mencatatkan dana kelolaan terbesar senilai Rp46,11 triliun. Seperti dikutip dari data Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (BapepamLK). Dana kelolaan ini menurun sekitar Rp12,22 triliun dari Desember 2010 sebesar Rp149,09 triliun menjadi Rp136,87 triliun

Harga saham turun membuat dana kelolaan juga menurun. WAWAN HENDRAYANA Analis PT Infovesta Utama

per Januari 2011. Analis PT Infovesta Utama Wawan Hendrayana mengatakan, penurunan dana kelolaan reksa dana dikarenakan Indeks Harga Saham Gabungan turun pada Januari 2011. IHSG

telah menurun sekitar 5,83 persen dari level 3.703,51 pada 30 Desember 2010 menjadi 3.487,61 pada 28 Januari 2011. “Harga saham turun membuat dana kelolaan juga menurun,” ujar Wawan, saat dihubungi, Minggu (6/2). Lebih lanjut Wawan menuturkan, penurunan dana kelolaan per Januari 2011 ini karena belum memasukkan dana kelolaan reksa dana penyertaan terbatas (RDPT). Laporan dana kelolaan RDPT tersebut dilaporkan setiap tiga bulan sekali. Ada pun komposisi dana kelolaan reksa dana per Januari 2011 yaitu reksa dana terproteksi sebesar Rp 40,007 triliun, reksa dana syariah terproteksi senilai Rp 601,184 miliar, reksa dana saham sebesar

Rp1,612 triliun, reksa dana syariah fixed income sebesar Rp 472,93 miliar, reksa dana saham sebesar Rp 46,113 triliun, reksa dana pasar uang sebesar Rp7,875 triliun, reksa dana campuran sebesar Rp18,423 triliun, reksa dana indeks sebesar Rp 255,750 miliar, reksa dana fixed income sebesar Rp 22,466 triliun, reksa dana ETF-Saham sebesar Rp24,503 miliar, dan reksa dana ETF-Fixed Income sebesar Rp363,788 miliar. Total dana kelolaan reksa dana sekitar Rp 136,87 triliun per Januari 2011. Terkait suku bunga acuan (BI Rate) mengalami kenaikan sebesar 25 basis poin menjadi 6,75 persen. Wawan menuturkan, investor agar berhati-hati untuk masuk ke reksa dana mengingat suku bunga naik. Suku bunga acuan mengalami kenaikan akan membuat bursa saham fluktuaktif. Kenaikan suku bunga diprediksikan naik bertahap ke level 77,5 persen pada pertengahan tahun 2011. (inc)

JAKARTA, TRIBUN - Selama Desember 2010 Bank Bukopin Syariah mencatatkan perolehan Dana Pihak Ketiga (DPK) berhasil mencapai Rp 1,62 triliun. Sementara rasio pembiayaan pehadap simpanan, finance to deposit ratio (FDR) menurut Direktur Utama Bank Bukopin Syariah , Riyanto, usai penandatanganan perjanjian kerjasama bersama PT Andalan Artha Advisindo (AAA), baru-baru ini, perseroan hingga Desember 2010 sebesar 95 persen. “Kami akan terus menjaga posisi inu, mengingat hal ini sesuai dengan perolehan DPK Bank Bukopin Syariah,.” katanya.

Sejauh ini ujar Riyanto, Bankt mencapai Bukopin Syariah akan lebih fokus dalam mengembangkan pembiayaan pada sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). “Perseroan akan memproyeksikan pertumbuhan aset mencapai 40 persen dibandingkan dengan perolehan pada tahun 2009 yang mencapai Rp 2, 19 triliun.” Katanya Diakui Riyanto, Bukopin Syariah akan tetap menjaga pertumbuhan pada tingkat yang sama dengan tahun lalau. “Tapi tentunya pertumbuhan akan dapat diatas 30 persen,” ujarnya.

Dikatakan Riyanto, guna mendukung ekspansi pembiayaan tahun ini, perseroan akan memerlukan tambahan modal. Namun sewaktu ditanyakan kapan rencana penambahan modal akan dilakukan. “Penambhan modal tentunya tetap akan dilakukan, namun tidak dalam waktu dekat,” ujar Riyanto. Secara keseluruhan total penyaluran pembiayaan PT Bukopin Syariah tahun 2010 berhasil mencapai Rp 1,61 triliun atau mengalami pertumbuhan sebesar 30 persen dibandingkan dengan tahun 2009. (tribunnews.com)

Target Jual Sukuk Ritel Rp 150 M JAKARTA, TRIBUN - Bank OCBC NISP menargetkan mampu menjual sukuk negara ritel (Sukri) seri SR-003 tahun 2011 ini sebesar Rp 150 miliar. Adapun tahun ini adalah tahun ketiga ditunjuknya Bank OCBC NISP sebagai satu agen penjual Sukuk Negara Ritel (Sukuk Ritel). “Kami bangga dapat kembali dipercaya oleh Pemerintah untuk memasarkan Sukuk Ritel 2011 ini. Melihat pengalaman sebagai agen penjual Sukuk Ritel 2010 dan ORI 1 hingga ORI 7, kami berharap dapat membukukan penjualan sebesar Rp 150 miliar. Hal ini sejalan dengan meningkatnya pemahaman masyarakat akan keuntungan dan risiko berinvestasi pada produk obligasi yang ditunjukkan dengan adanya potensi permintaan yang tinggi. Sehingga kami yakin Sukuk Ritel 2011 ini akan sukses se-

Hal ini sejalan dengan meningkatnya pemahaman masyarakat akan keuntungan dan risiko berinvestasi pada produk obligasi. SJARIF GUNAWAN Treasury Advisory Head OCBC NISP

bagaimana Sukuk Ritel sebelumnya,” ungkap Treasury Advisory Head Bank OCBC NISP Sjarif Gunawan dalam keterangan tertulis yang diterima okezone, Minggu (6/2). Untuk informasi, Sukuk Ritel 2011 memiliki tenor tiga tahun ini akan ditawarkan mulai 7 Februari hingga 18 Februari 2011. Akad SR-003 adalah “ijarah sale and lease back” dan penerbit adalah Pemerintah Indonesia melalui Perusahaan Penerbit SBSN Indonesia dengan nominal per unit Rp1 juta, memiliki jangka waktu tiga tahun di mana tanggal penerbitan 23

Februari 2011 dan akan jatuh tempo 23 Februari 2014. Target investor SR-003 adalah individu WNI dengan minimum pemesanan sebesar Rp 5 juta dan kelipatannya serta tidak ada batasan maksimal pemesanan. SR-003 dapat diperdagangkan dan akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 24 Februari 2011. Pembayaran kupon SR-003 akan dilakukan setiap bulan pada 23 dimulai 23 Maret 2011. Pemerintah telah menunjuk konsultan hukum penerbitan sukuk ritel tersebut yaitu AZP Legal Consultants. (okz)

BI Terima 9.000 Laporan

jauh laporan dari nasabah. JAKARTA, TRIBUN - Bank Indonesia “Kemudian banknya akan diberi(BI) telah menerima 9.000 laporan nasakan teguran keras oleh pengawasan bah yang merasa terusik tawaran bank di BI,” tegas Difi. produk Kredit Tanpa Agunan (KTA) Seperti diketahui, BI secara khusus oleh bank. Sebanyak 85 persen lebih dari membuka layanan pengaduan nasalaporan tersebut dilakukan oleh bank bah melalui pesan singkat di nomor asing. 0858-8850-9797 sejak 26 Januari 2011 “Sejak dibukanya hotline khusus lalu. Hal tersebut dilakukan bank senKTA pada 26 Januari 2011 ada 9.000 laporan melalui SMS (short message sertral sebagai bentuk upaya perlindunTRIBUN/DOK gan nasabah. vice/pesan singkat) oleh nasabah. 85 Difi Sebagai nasabah, Difi mengatakan persen lebih dari pengaduan nasabah tersebut dilaporkan dilakukan oleh bank asing,” jangan ragu untuk melaporkan kepada bank ujar Kepala Biro Hubungan Masyarakat Bank sentral ketika nasabah merasa terusik akibat Indonesia, Difi Ahmad Johansyah di Jakarta, tawaran-tawaran produk bank yang berkesan Minggu (6/2). memaksa. Bank sentral akan menindaklanjuti Menurut Difi, sebanyak 4.400 laporan dari seluruh laporan dari nasabah. “Seluruh laporan nasabah sudah di proses oleh bank sentral. Dika- akan masuk ke Direktorat Pengawasan Bank takan Difi, bank sentral akan mendata bank dan dilakukan tindakan khusus kepada bank,” yang dianggap mengganggu dan menelaah lebih tukasnya. (dtc)

CMYK


CMYK

Business

SENIN

7 FEBRUARI 2011

5

Penting Bikin Legalitas Usaha KAMI sekumpulan pemuda yang membentuk komunitas, ingin membuka usaha pembuatan marchandise, kaos dan segala pernak-pernik. Namun kami bingung untuk memulai dari mana. Mohon bimbingan dari kawankawan Hipmi, terimakasih. ( KOLAK, Komunitas Lelaki Agresif dan Kreatif) 08995434xxx TERIMAKASIH atas pertanyaanya buat teman-teman Kolak ( Rasanya pengen buka puasa aja ), sebelumnya kami ingin sampaikan penghargaan serta apresiasi kepada anda semua, seba-

gai lelaki yang Agresif dan kreatif ( gak ada ceweknya ya? Hehe.. ) Setelah kami telaah, ternyata KOLAK ingin membuka bisnis marchandise dan pernak-pernik, bisnis yang menarik dan baik asalkan dikelola dengan profesional, tidak setengahsetengah dan fokus. Sayangnya kami tidak tahu berapa jumlah komunitas Anda, siapa ketuanya namun kami berencana akan menemui komunitas Anda, karena kami tertarik dengan orang-orang seperti Anda semua yang muda

dan agresif serta kreatif. Nah, secara teoritis yang akan kita kerjakan dalam prakteknya nanti, kami akan bimbing Anda menuju langkah awal semoga bisa menjadi langkah sukses. Pertama, kita bentuk dulu struktur perusahaan. Kita tentukan orang yang akan bertanggung jawab di pos masing-masing apakah di manajemen, produksi, pemasaran dsb. Agar apa yang akan kita kerjakan jelas dan terstruktur, tidak ada tumpang tindih. Kerja profesional perlu orang yang

tau pos kerjanya dan tidak mengerjakan pos lain, fokus pada kerjaanya. Kedua, kita akan urus legalitasnya. Ini sangat perlu untuk kita miliki karena banyak akan berhubungan dengan perjalanan perusahaan kita. Hal legalitas akan membantu kita untuk mendapatkan permodalan, pihak investor maupun perbankan atau lembaga keuangan biasanya enggan memberikan bantuan yang sifatnya tanpa kejelasan legalitas usaha. Selain itu juga untuk bekerjasama dengan perusahaan besar

lainnya dalam hal order tentunya akan membutuhkan kepercayaan, biasanya perusahaan atau investor akan mempertanyakan izin usaha kita, tentu ini akan menjadi mudah jika kita sudah mempersiapkan di hari-hari sebelumnya.

SEMUA pertanyaan bisa ditujukan via SMS (0815 22639773) atau ditujukan ke Redaksi Tribun Pontianak, Jl Sei Raya Dalam no 24 A atau mengirimkan email ke tribunpontianak@yahoo.com (nin)

Pemerintah Yakin 6 Persen

Pertumbuhan Ekonomi 2010 JAKARTA, TRIBUN - Pemerintah yakin hasil penghitungan Badan Pusat Statistik (BPS) terkait dengan pertumbuhan ekonomi 2010 akan mencapai 6 persen. Hal ini dimungkinkan karena seluruh sumber pendorong ekonomi memberikan kontribusi merata terhadap pertumbuhan itu. “Besok (Senin,7/2), BPS akan mengumumkan produk domestik bruto tahun 2010. Saya yakin, angkanya akan mencapai 6 persen,” kata Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, Minggu (6/2). Menurut Hatta, kontributor pertumbuhan ekonomi yang mencolok pada tahun 2010 antara lain pencapaian ekspor yang mencapai 150 miliar dollar AS. Selain itu, realisasi investasi secara menyeluruh (dalam konteks pembentukan modal tetap bruto/PMTB) diperkirakan lebih dari Rp 2.000 triliun. “Pertumbuhan juga didorong oleh kontribusi anggaran pemerintah. Itu semua menjadikan pertumbuhan ekonomi 6 persen menjadi hal yang tidak mustahil,” ucapnya. Nota Keuangan dan APBN 2011 menunjukkan, target perbaikan iklim investasi dan iklim usaha antara lain, pertama, tercapainya pertumbuhan investasi dalam bentuk PMTB pada tahun 2011 sebesar 10,2 persen. Kedua, dengan investasi itu, diharapkan akan ada penu-

Secara keseluruhan selama 2010 pertumbuhan ekonomi bisa menembus 6 persen, angka tepatnya sedang difinalkan.

PERTUMBUHAN EKONOMI Pekerja menyelesaikan proyek sebuah bangunan bertingkat, di Jakarta, belum lama ini. Hari ini Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumukan pertumbuhan ekonomi Indonesia 2010. Pemerintah yakin pertembuhan ekonomi menembus angka 6 persen.

RUSMAN HERIAWAN NET

Kepala BPS

runannya tingkat pengangguran terbuka hingga 7,3 persen. Ketiga, terciptanya 2,2 juta2,5 juta kesempatan kerja baru dan 2 juta orang angkatan kerja baru yang masuk pasar kerja. Pertumbuhan ekonomi nasional 2010 diperkirakan bakal menembus 6 persen. Kepala Badan Pusat Statistik Rusman Heriawan mengatakan hal ini didorong oleh pertumbuhan selama kuartal terakhir tahun lalu yang nyaris mencapai 7 persen. BPS akan mengumumkan hari ini. Namun Rusman enggan membocorkan angkanya. “Secara keseluruhan selama 2010 pertumbuhan ekonomi bisa menembus 6 persen, angka tepatnya sedang difinalkan,” katanya melalui pesan pendek. Pengamat ekonomi dari Institute Development of Economic and Finance (INDEF) Ahmad Erani Yustika memprediksi pertumbuhan ekonomi nasional selama 2010 berkisar 6,2 persen. “Ini dipicu oleh perbaikan perekonomian di kuartal terakhir tahun lalu,” katanya, Sabtu (5/2). Selama kuartal terakhir,

pertumbuhan ekonomi didukung oleh membaiknya industri skala rumah tangga serta pulihnya ekspor. Kondisi tersebut masih diuntungkan lagi dengan pola pembelanjaan anggaran oleh pemerintah, baik pusat maupun daerah, pada akhir tahun. “Kondisi di akhir tahun bisa berlanjut pada tahun ini,” katanya. Syaratnya pemerintah mampu menangkap momentum yang berkaitan dengan kondisi global, terutama melonjaknya harga pangan serta minyak dunia. Sebelumnya, Bank Indonesia juga optimistis perekonomian Indonesia pada 2010 dapat tumbuh sekitar 6 persen. Capaian ini didukung oleh pertumbuhan ekonomi pada triwulan IV-2010 yang diperkirakan mencapai 6,1 persen, lebih tinggi dibanding triwulan sebelumnya. Kecenderungan ini memperkuat keyakinan bank sentral terhadap prospek perekonomian Indonesia sehingga diperkirakan mencapai kisaran 6,06,5 persen pada tahun 2011. (kompas.com/tic/dtc)

ANTARA/FANNY OCTAVIANUS.

Mampu Adaptasi Kenaikan Harga Minyak EKONOM Universitas Indonesia (UI), Firmanzah, memprediksi harga minyak dunia akan mencapai puncaknya pada 110 dolar AS per barel. Namun hal ini menjadi dilematis bagi pemerintah secara politik untuk menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dalam negeri. Menurut Rektor Universitas

JAKARTA, TRIBUN - Langkah untuk mendorong semua perkebunan kelapa sawit di Indonesia memenuhi syarat-syarat pelestarian lingkungan terus jalan. Kini, Kementerian Pertanian akan segera melakukan uji coba penerapan berbagai ketentuan dalam Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO) kepada 20 perusahaan perkebunan sawit. Ke-20 perusahaan tersebut antara lain PT Rea Kaltim Plan, PTPN XIII, PTPN III, PTPN V, PT Ivomas Tunggal, PTPN VI, PT Sime Indo Agro, PT Sumber Indah Perkasa, dan PT Gunung Sejahtera. Ada beberapa parameter ketentuan ISPO. Parameter itu antara lain meliputi perizinan, manajemen perkebunan, penerapan pedoman teknik budidaya dan pengelolaan kelapa sawit, pengelolaan dan pemantauan lingkungan, tanggung jawab terhadap pekerja, tanggung jawab sosial, pemberdayaan ekonomi masyarakat, dan peningkatan usaha secara berkelanjutan. Wakil Menteri Pertanian Bayu Krisnamurthi menerangkan, uji coba penerapan ISPO

NET

Kebun Sawit Wajib ISPO Pada Maret 2012 ISPO ini akan diterapkan untuk seluruh perkebunan sawit di Indonesia. BAYU KRISNAMURTHI Wakil Menteri Pertanian

terhadap 20 perusahaan ini berlangsung mulai tahun ini. “Pada Maret 2012 ISPO ini akan diterapkan untuk seluruh perkebunan sawit di Indonesia,” ujar Bayu saat acara Persiapan Uji Lapang ISPO di Jakarta, Jumat (4/2). Bayu berharap, pada 2012 nanti, seluruh perkebunan sawit sudah menjalani proses audit ISPO. Harapannya, seluruh proses audit dan sertifikasi tersebut selesai pada 2014. Menurut Bayu, tenggat waktu 2014 untuk audit harus cukup. Sebab, mulai 2015, banyak negara akan menetapkan syarat pembelian minyak sawit harus memiliki sertifikat sustainable palm oil. Toh, uji coba ISPO ini tampaknya tidak menghadapi masalah. Pasalnya, menurut Bayu, sebagian perusahaan kelapa

sawit di Indonesia sudah mengikuti sertifikasi Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO). Sekretaris Jenderal Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Joko Supriyono menyatakan Gapki mendukung penuh pelaksaan ISPO ini. Toh, selama ini dia mengklaim anggota Gapki sudah menerapkan prinsip perkebunan kelapa sawit yang berkelanjutan. Bedanya, sekarang panduannya sudah lebih komplet. “Makin cepat diterapkan akan makin bagus,” ungkap Joko. Meski begitu, Joko mengharapkan agar biaya yang dikenakan untuk mengurus sertifikasi ISPO tersebut tidak terlalu mahal. Menurut Joko, saat ini tarif RSPO sekitar 20-25 dolar AS per hektare. “Saya berharap tarif ISPO bisa lebih murah,” kata Joko. (kontan)

Harga Karet Naik Pacu Ekspor JAKARTA, TRIBUN - Penguatan harga karet di pasar internasional dipastikan akan mendorong kinerja ekspor komoditas tersebut dari segi nilai sepanjang tahun ini. Pada pekan lalu, harga karet menembus rekor tertinggi sepanjang sejarah sebesar 6,1 dolar AS per metrik ton. Asril Sutan Amir, Ketua Gabungan Pengusaha Karet Indonesia (Gapkindo), mengatakan nilai ekspor karet bakal tumbuh signifikan mengikuti kenaikan harga karet di pasar dunia. Penguatan harga karet di pasar dunia tersebut dipengaruhi oleh tingginya permintaan terhadap komoditas tersebut dari negara-negara yang mengalami pertumbuhan ekonomi yang pesat seperti China, India, dan Asia Pasifik. Kenaikan permintaan tersebut juga dipengaruhi oleh anomali cuaca di sejumlah negara produsen. Anomali cuaca ini menyebabkan suplai berkurang di tengah permintaan yang sangat besar. “Demand lebih besar dari suplai sehingga harga karet

ANTARA/IGGOY EL FITRA

meningkat. Apalagi harga minyak juga tengah melambung sehingga mengerek kenaikan harga komoditas lainnya termasuk karet,” kata Asril. Dia tidak dapat memastikan sampai kapan penguatan harga karet ini berlanjut, namun diperkirakan harga akan terus bergerak ke level yang lebih tinggi dari saat ini, selama harga minyak dunia masih melambung. “Juga tergantung demand-nya. Selagi demand masih tumbuh tinggi, harga akan terus bergerak naik.” Hanya saja, lanjutnya, dari segi volume, kinerja ekspor karet dipastikan tidak akan tumbuh signifikan. Suplai dari negara produsen yang berku-

KARET Seorang warga memeriksa getah karet hasil sadapannya di Kec. Pulau Punjung, Sumbar, belum lama ini.

rang karena faktor cuaca menyebabkan volume ekspor karet tidak mengalami pertumbuhan signifikan. “Jadi kinerja komoditas ini lebih diuntungkan dari segi harga yang memacu pergerakan nilai ekspornya. Dari segi volume, saya pikir tidak akan ada kenaikan signifikan,” ungkap Asril. Asril menambahkan pergerakan harga karet tersebut akan mendorong eksportir untuk mengekspor produknya. Kendati tidak akan mengganggu pasokan dalam negeri, petani diperkirakan akan melakukan penyadapan berlebihan yang akan berimbas pada produksi karet. (bis)

CMYK

Indonesia (UI) Gumilar R Soemantri Indonesia adalah negara yang mampu beradaptasi dengan cepat menghadapi kenaikan harga minyak dunia. Hal itu, kata Gumilar, tak bisa dihindari bahwa Indonesia akan terkena dampak tak langsung terhadap kenaikan harga minyak dunia. “Tentu sekarang memang

interconected world, satu peristiwa dirasakan di tempat tertentu bisa dirasakan sedikit, banyak, atau sedang oleh negara lain, saya yakin bangsa ini punyai daya adaptasi luar biasa,” katanya kepada wartawan di Depok, Minggu (6/2). Gumilar bahkan mempersilahkan pemerintah memilih opsi menaikkan harga BBM

karena seringkali jutru salah sasaran. BBM, kata dia, banyak dimanfaatkan oleh kelas menengah keatas dengan mekanisme subsidi oleh pemerintah. Gumilar bahkan meminta masyarakat untuk menghemat energi secara nasional. Serta tak lagi mengonsumsi BBM bersubsidi bagi kelas menengah atas. (okz)


CMYK

6

SENIN 7 FEBRUARI 2011

ANTARA/OKY LUKMANSYAH

ANTARA/HERRY MURDY HERMAWAN

BUKU SBY - Seorang guru menunjukan buku seri Lebih Dekat dengan SBY untuk siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di SMP Islam Terpadu Lukman Al Hakim, Tegal, Jateng, belum lama ini. Buku ini merupakan bantuan pemerintah melalui program Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk siswa SMP.

BACA BUKU - Seorang siswa SDN Keramat 1 Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan membaca satu judul buku SBY di perpustakaan sekolahnya, belum lama ini. Kehadiran empat dari sepuluh judul buku SBY di SDN Keramat 1 tersebut menurut pihak sekolah sebagai bahan pengayaan bagi siswa dan koleksi perpustakaan karena jumlahnya tidak banyak.

Profil SBY Tuai Kontroversi Komisi X Panggil Mendiknas

Untuk Lintas Kelas BANA Kartasasmita, anggota Panitia Penilaian Buku Nonteks Pelajaran (PPBNP), mengatakan buku tentang Presiden SBY dinyatakan telah melalui seleksi penilaian berlapis berbagai ahli perguruan tinggi dalam penilaian buku-buku nonteks pelajaran. Selain itu, buku seri SBY yang masuk klasifikasi buku pengayaan memang ditujukan lintas kelas dan jenjang pendidikan. Buku-buku pengayaan yang diprogramkan pemerintah lewat dana alokasi khusus (DAK) 2010, itu diperuntukkan menjadi koleksi buku perpustakaan yang bisa diakses siswa, guru, hingga orangtua. Sebab, buku pengayaan diadakan untuk membuat pembacanya gemar membaca, menimbulkan keingintahuan, dan memiliki ciri keindonesiaan. “Kami prihatin dengan pemberitaan yang berkembang soal seri buku Presiden SBY. Sebab, buku itu sudah layak untuk ditempatkan di sekolah sebagai buku nonteks pelajaran,” kata Bana Kartasasmita di Jakarta, Jumat (4/2) lalu. Guru Besar Institut Teknologi Bandung (ITB), mengatakan untuk buku nonteks pelajaran dinilai PPBNP yang diangkat Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional. Panitia inilah yang mengembangkan standar penilaian dan memastikan standar tersebut terpenuhi di setiap buku nonteks pelajaran yang dinyatakan layak. Menurut Bana, buku pengayaan bukan sebagai buku pegangan siswa. Jadi, tidak mesti terkait langsung dengan kurikulum atau mata pelajaran tertentu. “Bukunya juga harus

lintas batas atau kelas,” imbuhnya. Buku pengayaan yang diklasifikasikan seperti buku pengayaan pengetahuan, keterampilan, kepribadian, referensi, dan panduan pendidik, itu kemudian dinilai oleh ahli terkait. Termasuk juga ahli bahasa dan sastra, ahli pendidikan, dan ahli perkembangan jiwa.

“Buku yang dinilai tidak dikenal dari mana dan siapa penerbitnya. Biarpun para penilai ahli sudah bilang layak, kami masih menilai lagi untuk memastikan tidak ada standar yang terlewat. Jadi, penilaiannya berlapis. Seri buku SBY yang ada 10 buku saja tidak dinilai secara bersamaan,” papar Bana. (ant)

Elite Corner

Lebih Baik Ditarik Priyo Budi Santoso,

Akil Ketua DPR

BUKU serial profil SBY yang beredar di sejumlah sekolah di Jawa Tengah dan Bandung sebaiknya ditarik agar tidak menimbulkan pertanyaan yang tidak perlu. Saya tidak mau banyak berkmentar biar nanti Komisi IX DPR Saja yang menanggapi. Namun, memang seyogyanya lebih baik buku-buku tersebut ditarik supaya tidak menimbulkan pertanyaan-pertanyaan yang TRIBUN/DOK tidak perlu. Misalnya, apabila kemudian ditemukan penerbitan buku SBY tersebut menggunakan dana APBN, maka bisa dipertanyakan nantinya. Kalau ini yang terjadi, maka akan merugikan pemerintahan SBY sendiri. (dtc)

Diskreditkan Presiden Nasir Djamil ,

Anggota DPR

PENYEBARAN buku tentang Presiden SBY di sekolah-sekolah jangan-jangan dilakukan sekelompok orang yang ingin menghantam, atau mendiskreditkan SBY karena seolah-olah ingin menaikkan pamor. Saya mendesak agar aparat penegak hukum menindaklanjuti penyebaran buku tersebut. Harus dicari tahu siapa dan motifnya apa. Lacak kemudian ungkapkan ke TRIBUN/DOK publik. Tindakan tersebut harus tetap dilakukan meskipun pihak Kementerian Pendidikan Nasional telah mengatakan peredaran buku dan penetapannya sudah sesuai dengan prosedur. Menteri kan sebagai pembantu Presiden, jadi wajar mengatakan itu. (dtc)

S

ejak Januari 2011, dunia pendidikan Tanah Air dikejutkan dengan beredarnya 10 buku tentang profil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Buku yang diterbitkan PT Media Tama Surakarta tersebut, merambah sekolah-sekolah di Tegal, Garut, Tangerang, dan Cirebon. Di Tegal, buku tersebut didistribusikan kepada 87 sekolah menengah pertama dengan nilai anggaran masing-masing Rp 45,5 juta. Sejumlah sekolah mengaku kaget buku tersebut masuk daftar buku yang dikirim penerbit karena dibeli melalui Dana Alokasi Khusus (DAK). Menteri Pendidikan Nasional, M Nuh, sendiri menegaskan tidak ada yang salah dengan peredaran buku tersebut. Alasannya, pihak sekolah sendiri yang menerima buku itu atas usulan penerbit. “Ini kan terserah sekolah. Mereka bebas memilih buku mana yang dipakai. Kalau sekarang mereka pilih itu, ya jangan dimarahi,” kata M Nuh kepada wartawan di Surabaya, Minggu (6/2). Bahkan dengan tegas Mendiknas membantah bila pemerintah yang membagikan buku tersebut. Soalnya, berdasarkan laporan, buku itu diberikan ke sekolah kemudian untuk menjadi bacaan di perpustakaan sekolah. Artinya, kata M Nuh,

Prof Dr M Enoch Markum Guru Besar Universitas Indonesia

Tokoh Panutan Lain MENURUT saya manfaat buku seperti buku tentang Presiden SBY banyak. Bahkan perlu diperbanyak dan dijadikan koleksi di perpustakaan. Anakanak di usia itu membutuhkan seorang figur panutan karena akan melekat di benak mereka sosok tokoh yang akan menjadi teladan yang harus ditiru. Dari tinjauan psikologi, dengan adanya buku SBY yang menjadi bacaan, siswa sekolah akan melakukan proses identifikasi yang akan direkamnya di alam bawah sadar dan akan muncul kembali saat siswa sudah mulai menginjak

pada proses pencarian jatidiri. Bisa jadi identifikasi itu muncul dan menuntut mereka sehingga menjadi orang yang diidentifikasinya. Jika buku itu menuai kontroversi, tidak lain karena ada lawan politik SBY yang menggunakan buku itu sebagai peluru untuk menyerangnya. Bagi lawan politiknya ini jelas amunisi, sedangkan bagi anak-anak dia bisa jadi seorang teladan yang harus ditiru. Meski demikian, sebaiknya jangan hanya profil tentang SBY yang dijadikan bahan bacaan di sekolah. Namun

juga semua tokoh Indonesia dari semua lapisan dan disiplin ilmu, termasuk seniman dan tokoh agama. Hal itu penting karena anak-anak nanti akan mengagumi tokoh sesuai nalurinya. Misalnya kalau ada yang ingin jadi tentara, anak-anak akan suka membaca biografi tentang Jenderal Besar Sudirman. Tidak sedikit orang yang menjadi tokoh besar memiliki idola di masa kecilnya. Contoh sosok Mike Tyson, bekas juara dunia tinju yang semasa kecil sangat mengidolakan petinju besar Muhammad Ali. (tic)

CMYK

.. penggunaan Dana Alokasi Khusus untuk pencetakan bukubuku tersebut patut diduga bentuk kampanye terselubung dengan biaya negara. HENDARDI TRIBUN/DOK

Ketua Setara Institute

buku tersebut lolos sudah melalui serangkaian seleksi dari pihak sekolah. “Lalu apalagi yang disalahkan,” ujarnya. Ia mengatakan buku tentang Presiden SBY tersebut memiliki nilai positif dan harus disikapi dengan pemikiran jernih dan bukan dari perspektif politis. “Jangan dilihat secara politis ketika buku tersebut terbit. Tapi, lihatlah perjuangan seorang anak Pacitan bisa menjadi presiden dua periode. Ini yang ditunjukkan dalam buku ini,” tegas M Nuh. Ia pun membantah kalau istana terlibat dalam peredarannya. “Tidak ada niat sedikit pun atau perintah dari Presiden agar buku ini dipublish. Buku ini murni diajukan oleh penerbit, dievaluasi tim independen dan ditenderkan di daerah,” ujarnya. Namun, tidak begitu dalam pandangan Ketua Setara Institute, Hendardi. Hendardi menilai temuan beredarnya buku tersebut merupakan titik mula glorifikasi pada SBY. Glorifikasi

selalu akan berujung pada empati dan perluasan dukungan politik bagi sang tokoh. Penyebaran buku ini kemudian disinyalir sebagai bentuk strategi pencitraan yang menjurus kepada kampanye terselubung. “Meski penyebaran gagasan dan pikiran tentang SBY merupakan hak berekspresi, tapi penggunaan Dana Alokasi Khusus untuk pencetakan buku-buku tersebut patut diduga bentuk kampanye terselubung dengan biaya ne-

gara,” kata Hendardi. Dia pun mendesak agar dana tersebut ditelusuri asal muasalnya agar tidak menimbulkan kecurigaan yang meluas di masyarakat. “Penting untuk ditelusuri, jangan sampai alokasi dana pendidikan 20 persen dari APBN justru digunakan bukan untuk tujuan mencerdaskan bangsa,” tegasnya. Anggota Komisi X DPR, Rohmani, mengaku akan menggalang dukungan internal DPR untuk memanggil Mendiknas M Nuh. Ia menilai, jika benar buku itu menggunakan DAK Pendidikan maka peruntukannya dipastikan tidak tepat sasaran. “Saya tidak yakin nalar pada umumnya anak SD dan SMP bisa sampai karena ini buku sangat ilmiah, Mendiknas akan dipanggil untuk ini,” papar Rohmani. (dtc/kompas.com/viv)

Sepuluh Jilid Lebih Dekat dengan SBY: Jalan Panjang Menuju Istana Lebih Dekat dengan SBY: Merangkai Kata Menguntai Nada Lebih Dekat dengan SBY: Memberdayakan Ekonomi Rakyat Kecil Lebih Dekat dengan SBY: Jendela Hati Lebih Dekat dengan SBY: Adil Tanpa Pandang Bulu Lebih Dekat dengan SBY: Peduli Kemiskinan Lebih Dekat dengan SBY: Diplomasi Damai Lebih Dekat dengan SBY: Menata Kembali Kehidupan Bangsa Lebih Dekat dengan SBY: Indahnya Negeri Tanpa Kekerasan Lebih Dekat dengan SBY: Berbakti untuk Bumi


CMYK

Tribun Buffer

Polisi pun Tak Berdaya Kesaksian Ustaz Abdul Jamaah Ahmadiyah

SEJAK pagi, 21 warga Ahmadiyah itu telah berkumpul di rumah Ustaz Suparman. Saat segerombolan orang datang menyerang, Suparman dan keluarganya telah meninggalkan rumah dan mengungsi ke Pandeglang, karena sebelumnya telah mendengar kabar penyerbuan itu. Waktu itu kami hanya silaturahmi saja di sana. Tidak ada kegiatan apa-apa. Saat berkumpul itulah, kami dikabari oleh polisi setempat bahwa rumah ini akan didatangi massa. Saat mendengar informasi

itu, jamaah minta agar polisi menjaga keselamatan mereka. Benar saja. Sekitar pukul 10.45 WIB, ribuan orang berdatangan. Polisi yang berjaga-jaga di sekitar rumah kewalahan. Polisi sudah berjaga-jaga, tapi, tidak seimbang dan terdesak. Saya kaget, kami panik. Mereka langsung menyerbu. Mereka bawa golok. Jamaah Ahmadiyah sempat memberi perlawanan, antara lain dengan melemparkan benda seadanya. Sebagian lain pasrah dan hanya berdoa. Tapi, upaya mereka tidak meredakan kemarahan penyerang. Mereka makin membabi buta. Jamaah Ahmadiyah tak berdaya.

Islam-Kristen Mesir Bersatu koordinator demonstrasi memang menyediakan sayap khusus bernama Munazhim Aqbath. Merekalah yang mengoordinir sembahyang bagi umat Kristen dan mendatangkan pendeta ke Tahrir Square. Yel-yel persatuan juga diteriakkan oleh para demonstran. “Demi Injil, demi Alquran, Mubarak harus keluar.” Atau, “Ya Muhammad, Ya Paulus, Mubarak tak boleh terus.” Sejumlah salib dan Alquran juga diangkat bersama-sama dengan latar belakang bendera Mesir. Pernyataan persatuan ini penting, karena ada kelompok Islam yang berusaha mendompleng keberhasilan demonstrasi. Ikhwanul Muslimun, misalnya. Kelompok oposisi terbesar ini kini maju untuk berdialog dengan pemerintah dengan alasan punya massa yang banyak di Tahrir Square. Demikian juga dengan pernyataan pemimpin tertinggi Iran, Ali Khamenei, yang mengatakan bahwa revolusi yang sedang terjadi di Mesir adalah revolusi Islam. Agama memiliki peranan

besar dalam kehidupan di Mesir. Menurut konstitusi, semua perundang-undangan harus sesuai dengan hukum Islam. Negara mengakui mazhab Hanafi lewat Kementerian Agama. Sekitar 90 persen dari penduduk Mesir adalah penganut Islam, mayoritas Sunni, dan sebagian juga menganut ajaran Sufi lokal. Sekitar 10 persen menganut agama Kristen, dominan Koptik (Koptik Ortodoks, Katolik Koptik, dan Protestan Koptik)/ Selama dua pekan terakhir, Mesir terus bergolak. Gelombang demonstrasi menuntut Presiden Mesir Husni Mubarak mundur dari kekuasaannya, juga belum surut. Perserikatan Bangsa Bangsa memperkirakan 300 orang tewas, namun menurut Kementerian Kesehatan Mesir, 11 orang tewas dan 5.000 orang luka-luka. Pada perkembangan terbaru, Presiden Mubarak menyatakan mundur dari jabatan ketua Partai Nasional Demokratik, partai yang berkuasa saat ini. Meski mundur, Muba-

Suara Nurdin Tujuh Kali KSAD PSSI. Jenderal bintang empat ini mengaku sudah mendapat dukungan dari Panglima TNI dan mantan Wapres Jusuf Kalla. Sebanyak 18 Pengurus Provinsi (Pengprov) PSSI beserta sejumlah klub juga menyatakan dukungannya. Kongres PSSI yang agendanya antara lain memilih Ketua Umum PSSI akan digelar di Bintan, Kepulauan Riau, 19 Maret 2011. Nurdin, yang saat ini menjabat Ketua Umum, telah menduduki kursinya selama dua periode. Tim verifikasi yang memeriksa berkas-berkas dukungan para calon diketuai Muhammad Zein, dengan anggota Hinca Panjaitan, Arteria Dahlan, Trimedia Panjaitan, Gusti Randa, Syaifuddin Sudding, dan Togar Manahan Nero. Menurut Nugraha, dari tiga nama calon ketua umum yang masuk tersebut, nantinya kembali akan disaring melalui pro-

ses verifikasi yang hasilnya akan disampaikan pada 15 Februari. “Tim ini akan bekerja besok sampai tanggal 14 Februari. Tanggal 15 tim akan melaporkan kepada Komite Eksekutif, dan setelah itu baru diputuskan untuk menjadi ketua umum,” ujar Nugraha. Berkas ketiga calon sudah diserahkan Nugraha kepada tim verifikasi. Selanjutnya, tim verifikasi akan melakukan seleksi terhadap para balon tersebut. Gusti Randa selaku juru bicara tim, menilai, pihaknya terlalu dini memberikan keterangan terkait dengan berkasberkas yang diterima. “Tidak ada yang perlu kami sampaikan, karena hari ini kami baru mendapat dokumen-dokumen bakal calon ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif,” kata Gusti kepada wartawan. Susunan tim verifikasi sendiri mengalami perubahan di-

Sjahril Djohan Tak Ada di LP Dia ingin jadia Jaksa Agung. Mereka selalu menjelek-jelekan Jaksa Agung. Perhatikan itu,” kata Hotma. Hotma mengaku berang saat mengetahui Denny dan Ota melakukan sidak ke RS Abdi Waluyo, tempat Sjahril Djohan dirawat, pada tengah malam. “Berdua datang ke sini (rumah sakit) malam-malam. Jika saya ada, pasti saya usir. Saya jorokin (dorong) dia. Dulu saja pernah saya usir. Keluar kamu dari ruang pemeriksaan (Gayus Tambunan),” ujar Hotma. Menurutnya, Denny ingin memperlihatkan lebih hebat dari hukum. “Dia melakukan tindakan di luar batas hukum. Saya bilang, orang dibilang mafia adalah orang-orang yang bertindak di luar hukum,” tambahnya. Sebelumnya, Hotma juga menyerang Denny karena berhubungan dengan istri Gayus Tambunan, Milana Anggraeni, melalui BlackBerry Messenger (BBM). Dalam komunikasi BBM tersebut Denny mendesak Milana untuk mengakui adanya pertemuan Gayus dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie di Bali.

Tak Ada Pelanggaran Satgas mengaku tidak menemukan pelanggaran terkait keberadaan Sjahril di rumah sakit. Semua persyaratan administratif sesuai dengan peraturan pemerintah (PP). “Secara administratif semua persyaratan dipenuhi,” kata Mas Achmad Santosa. Persyaratan administratif meliputi surat dokter LP Cipinang ke RS Polri, surat RS Polri ke RS Abdi Waluyo, surat Prof Yusuf Misbach ke RS Polri, izin Kepala LP Cipinang, penugasan pengawalan Polsuspas (Polri ),dan surat jaminan dari anak Sjahril Djohan. Sjahril Djohan dirujuk RS Polri Kramat Jati ke RS Abdi Waluyo, 28 Januari lalu. Sejak saat itu Sjahril dirawat di ruang Kirana RS Abdi Waluyo, atas dasar surat Prof Dr Yusuf Misbach. “Surat Prof Dr Misbach yang menyatakan yang bersangkutan perlu dirawat,” ujar Mas Achmad Santosa. Kepala LP Cipinang Wayan Sukerta mengatakan, Sjahril sudah tak berada di tahanan sejak 27 Januari. Sjahril menjalani perawatan di RS Abdi Waluyo karena penyakit saraf di punggung.

Buku untuk Sang Anak lau bayi kita kan belum tahu bacaan. Kita mulailah bikin bacabacaan untuk waktu nanti dia lahir. Dari situlah kita dapat inspirasi,” ujar Wulan di Gandaria City, Jakarta, Minggu (6/1). Dalam buku anak tersebut, Wulan dan Adilla mengonsepkan tokoh utamanya sebagai Si Bintang. Karena, menurut Wulan, anak-anak itu menyukai hal-hal yang bersifat petualangan dan teka-teki. “Anak-anak yang umurnya 3 sampai 5 tahun itu kerjanya nanya mulu. Si bintang ini kerjanya nanya terus. Jadi, adventure-nya bintang di siang hari

dan malam hari,” jelas Wulan. Perempuan yang bernama lengkap Wulan Lorraine Guritno ini lahir di London, Inggris, 14 April 1980. Ia adalah seorang pemeran wanita Indonesia yang berakting di film Gie dan Janji Joni. Wulan berdarah campuran Solo-Inggris dan bertinggi tubuh 168 cm. Ia adalah mantan kekasih dari pembalap mobil nasional Ananda Mikola. Wulan menikah dalam usia muda degan aktor Attila Syach. Pasangan ini dikaruniai satu anak, Shaloom Syach Razadee. Mereka kemudian cerai.

Saya sempat mengevakuasi teman saya. Saya sempat mengadang mereka (penyerang). Saya berupaya meredakan semampuan saya. Tapi, massa terus mengamuk. Akhirnya kami terdesak ke belakang, ke sawah. Di situlah kami dihajar. Tidak manusiawi. Saya tidak mampu berbuat apa-apa lagi. Saya sendiri ikut terluka. Jamaah kocarkacir. Tak lama setelah penyerangan berhenti, jamaah Ahmadiyah yang terluka segera dibawa ke rumah sakit. Sampai sekarang yang belum ketemu sekitar 10 orang. Mereka kocarkacir semua. Ngeri melihat kejadian itu. (vvn) Sambungan Hal. 1

rak akan tetap menjabat sebagai presiden. Mundurnya Mubarak dilaporkan oleh televisi pemerintah Mesir, Sabtu malam waktu setempat. Selain Mubarak, anaknya, Gamal Mubarak, juga mundur dari partai, serta beberapa tokoh kunci lainnya di Partai Nasional Demokratik. Selain Mubarak dan anaknya, tokoh kunci partai berkuasa, Safwat El Sherif, yang menjabat Sekretaris Jenderal, juga ikut mundur. Dia digantikan Hossam Badrawi. Langkah mundurnya para pimpinan partai ini tidak membuat para demonstran antipemerintah bersorak. “Perombakan partai bukan tuntutan kami, ini hanya trik yang dilakukan rezim Mubarak,” kata seorang demonstran anti-pemerintah, Bilal Fathi. Hal yang sama juga diungkapkan anggota Ikhwanul Muslimin, Mohammed Habib. “Ini hanya pencitraan partai, tapi ini bukan tujuan revolusi, rombak rezim ini dan turunkan Mubarak,” katanya. (AP/kompas.com) Sambungan Hal. 1

banding saat pertama kali diumumkan oleh Sekjen PSSI, Nugraha Besoes, Rabu (26/1). Pada susunan baru, tak tercantum lagi nama Bernhard Limbong. Namanya digantikan Togar Manahan. Ketika ditanyakan kepada M Zein dan Gusti Randa sebagai anggota tim verifikasi lainnya, keduanya mengaku tak tahu alasan pencopotan Limbong. Limbong, anggota Komite Eksekutif, sejak beberapa hari lalu menyatakan dukungannya kepada George Toisutta sebagai calon Ketua Umum PSSI. George merupakan atasannya di TNI AD. Limbong saat ini menjabat sebagai Ketua Umum Inkopad. “Garis haluan saya sudah jelas. Saya pasti dukung Pak George. Saya tidak tersinggung walaupun dicopot. Namun, masalahnya, mengapa saya tidak diberitahu.,” ujar Limbong. (tribunnews/ali) Sambungan Hal. 1

Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menjatuhkan vonis 1,6 tahun penjara karena menilai terbukti terlibat suap dalam proses penangaan kasus PT Salmah Arowana Lestari (SAL). Sel Bagus Satgas menemukan keganjilan soal ruang tahanan Sjahril di LP Cipinang. Sel yang disebut Ruang Isolasi itu, ternyata lebih bagus dari kamar tahanan lain. “Ternyata Sjahril Djohan berada di ruang isolasi. Saya pikir itu untuk tahanan nakal, kalau dalam film itu ruang gelap. Tapi ternyata ruangannya lebih bagus,” kata Denny. Menurut Denny, sel Sjahril berukuran 2,5x6 meter dan banyak tanaman. Sel Sjahril adalah satu dari 12 sel di blok isolasi itu. Sjahril disel bertetangga dengan Williardi Wizar yang tersangkut kasus pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen, Eduardus Cornelis William Neloe yang tersangkut kasus kredit macet Bank Mandiri dan Johannes Waworuntu yang tersangkut kasus Sisminbakum. Sedangkan di RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta, ia menempati kamar VIP yang bertarif Rp 1.750.000 per malam. (tribunnews/mun/coz) Sambungan Hal. 1

Wulan sempat berkeinginan menjadi anggota legislatif pada putaran Pemilu 2009, namun cita-cita ini kandas karena dugaan ijazah palsu. Meski kemudian terbukti ijazahnya asli, namun akhirnya ia memilih mundur dari bursa caleg. Wulan melepas masa lajangnya untuk yang kedua kali pada 27 Maret 2009 dengan menkahi Adilla Dimitri. Akad nikah dilaksanakan di rumah Wulan. Pada 8 Juli 2010, Wulan melahirkan anak kedua, yaitu London Abigail Dimitri. (tribunnews/adi/wkp)

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Ribuan Warga Serbu Ahmadiyah ngan Menteri Agama dan Kapolri segera memberi penjelasan yang lengkap kepada masyarakat,” kata Juru Bicara Kepresidenan, Julian Aldrin Pasha. Menkopolhukam Djoko Suyanto pun langsung menggelar rapat untuk membahas kejadian tersebut, Minggu malam. Djoko mengundang Kapolri Jenderal Timur Pradopo, Jaksa Agung Basrief Arief, Menteri Agama Suryadharma Ali, dan Mendagri Gamawan Fauzi. Usai pertemuan, Djoko Suyanto menyatakan pemerintah mengecam keras bentrokan antara jamaah Ahmadiyah dengan warga. “Pemerintah mengecam dengan keras setiap tindakan oleh siapapun kepada siapapun sesama warga negara Indonesia yang melakukan kekerasan, anarkis, serta melanggar hukum, apapun alasan yang melatarbelakangi,” kata Djoko Djoko juga meminta kepada aparat Polri segera mencari dan mengungkap secara tuntas, tindakan kekerasan yang mengakibatkan korban jiwa. Kronologi Humas PB Jamaah Ahmadiyah Indonesia, Mubarik Ahmad, mengatakan, kabar yang menyebutkan bahwa kubu Ahmadiyahlah lebih dulu melakukan provokasi sehingga memicu bentrok di Cikeusik, meragukan. Menurutnya, jamaah Ahmadiyah di Cikeusik hanya sekitar 20 orang. Karena itu, sangat kecil kemungkinan mereka yang menantang apalagi memprovokasi warga sekitar. “Kami ini minoritas, tidak mungkin menantang, apalagi di kampung orang,” ujarnya. Ia menyatakan, pihaknya sedang menyusun kronologi kejadian versi Ahmadiyah. Soal adanya rombongan yang datang dari Bogor, masih diselidiki jumlah pastinya. “Tapi, yang jelas, tidak mungkin kami ke sana untuk berperang,” katanya. Bagaimana dengan kabar yang menyatakan jamaah Ahmadiyah sudah siap siaga dengan senjata tajam? Menurut Mubarik, hal itu bukan sengaja dipersiapkan. “Kalau disebutkan pas diserang sudah ada pisau, memang di rumah ada pisau,” kilahnya. Dia menegaskan, Ahmadiyah tidak akan mengedepankan kekerasan, melainkan dialog. Sebelumnya, Kapolres Pandeglang, AKBP Alex Fauzy Rasyad, menjelaskan, aksi penyerangan dipicu sikap jamaah Ahmadiyah yang mengeluarkan pernyataan bernada menantang warga setempat. “Sebenarnya situasinya sudah kondusif, dan masyarakat juga sudah tenang-tenang saja. Tapi, karena ada pernyataan bernada menantang, akhirnya warga terpancing,” ujar Kapolres. Hal yang sama dikatakan

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Amidhan. Dia mengatakan, ada informasi sementara yang dikumpulkan MUI, bahwa serangan warga terhadap rumah jamaah Ahmadiyah karena dipicu oleh sekelompok jamaah Ahmadiyah yang lebih dulu menantang warga. “Saya kira ini bukan penyerangan, ini fight back. Warga marah karena ditantang oleh 20 warga Ahmadiyah, yang baru datang dengan dua mobil,” terang Amidhan. Amidhan meminta aparat penegak hukum harus segera turun tangan. Semua pelaku dari kedua pihak yang terlibat dalam bentrok itu harus ditindak tegas. “Aparat harus melakukan tindakan tegas terhadap pelaku kekerasan. Mulai dari warga, dan juga massa yang datang dengan dua unit mobil itu yang petantang-petenteng,” katanya. Di Jakarta, Kabag Penum Humas Polri, Kombes Pol Boy Rafli Amar, menjelaskan, awalnya terjadi pengrusakan rumah yang diikuti pengeroyokan terhadap tujuh jamaah Ahmadiyah dari Jakarta itu tejadi sekitar pukul 10.00 WIB Kerugian sementara akibat bentrok tersebut, kata Boy, yakni rumah yang dirusak, dua unit kendaraan roda empat. YLBHI Kecam Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) mengecam keras aksi penyerangan tersebut. “Kami mengecam keras penyerangan ini. Kami pertanyakan, mengapa aparat penegak hukum yakni polisi tidak bisa mengantisipasi,” tegas Ketua YLBHI, Erna Ratnaningsih. Pola penyerangan, sebenarnya sudah bisa terendus oleh polisi. “Mengapa peristiwa seperti ini kerap terjadi, seperti di Bogor, Bekasi,dan lain-lain, tetapi tidak menjadi pelajaran bagi polisi,” kata Erna. Ia mendekak aparat penegak hukum segera menangkap para pelaku dan memprosesnya secara hukum. “Usut tuntas dan tangkap pelakunya. Ini tindakan kriminal,” tegas Erna. Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo menolak tudingan pihaknya tidak melakukan antisipasi awal terhadap insiden penyerangan Ahmdadiyah di Cikeusik, Pandeglang, Banten. Timur mengakui pihaknya su-

Sambungan Hal. 1

dah melakukan antisipasi, namun polisi tetap kecolongan. Timur mengatakan, kepolisian telah membaca ada pergerakan massa Ahmadiyah di Cikeusik sejak Kamis (4/1) lalu. Kegiatan massa, yang tidak disebut secara spesifik oleh Timur, tersebut dipimpin oleh pimpinan Ahmadiyah Cikeusik, Ismail Suparman. “Karena masyarakat tidak menerima, kami jemput Ismail Suparman untuk dilindungi Polres setempat,” papar Timur dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Polhukam, Minggu malam. Namun, langkah yang diambil kepolisian tersebut, lanjut Timur, belakangan disadari tidak sepeunuhnya efektif untuk meredakan konflik yang ada. Pasalnya, pada Minggu pagi, ada pergerakan massa Ahmadiyah dari Bekasi, yang tidak dapat dideteksi oleh kepolisian. Rombongan dari Bekasi tersebut berjumlah 15 orang, dan menempati rumah tempat kegiatan Ahmadiyah, yang biasa ditempati oleh Ismael Suparman. Timur mengatakan, kedatangan 15 orang tersebut itulah yang memicu kemarahan warga sekitar kepada kelompok Ahmadiyah. “Pergerakan dari Bekasi itu mendadak dan tidak kami ketahui. Dipimpin oleh Deden, yang mengatasnakaman dari Ahmadiyah Pusat. Mereka mencoba mempertahankan rumah yang biasa digunakan untuk kegiatan Ahmadiyah,” ujar Timur. “Sebanyak 1.500 orang dari warga sekitar telah menanti di luar. Kondisi menjadi tidak kondusif dan kami sudah berusaha keras untuk mengatasi keadaan,” kata mantan Kapolda Metro Jaya ini. PBNU Kutuk Keras Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengutuk keras aksi penyerangan terhadap anggota Ahmadiyah. “Kami mengutuk keras tindak kekerasan tersebut,” kata Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj. PBNU meminta aparat penegak hukum bersikap tegas dengan mengusut tuntas dan memproses para pelaku penyerangan itu sesuai hukum yang berlaku. Ia mengatakan, secara akidah, kalangan Islam, termasuk NU, tidak membenarkan ajaran Ahmadiyah, bahkan meni-

5. Kepada Menteri Agama, Menteri Dalam Negeri dan Jaksa Agung segera melakukan evaluasi yang mendasar terhadap setiap permasalahan Ahmadiyah agar tidak terjadi kasus serupa di kemudian hari. 6. Aparat-aparat di pusat maupun daerah (Polri, Pemerintah Daerah), warga masyarakat diminta untuk bersamasama untuk melakukan deteksi dini dan cegah dini ter-

Jangan Eksklusif BENTROK yang menewaskan sejumlah jamaah Ahmadiyah di Kecamatan Cikeusik, Pandeglang, Banten Selatan, sungguh mengejutkan. Aparat kepolisian diharapkan bisa bertindak cepat dan adil menyelesaikan konflik antarumat beragama tersebut. Segala tindakan kekerasan dan melanggar hukum harus ditindak tegas secara hukum. Indonesia adalah negara

hukum, karena itu apapun bentuk kekerasan yang terjadi tidak akan luput dari jerat hukum. Di sisi lain, jamaah Ahmadiyah harus bersikap lebih terbuka terhadap masyarakat di sekelilingnya. Eksklusivitas kelompok menjadi salah satu penyebab terjadinya ketegangan dan kesalahpahaman. Tapi, betapa pun mereka eksklusif, tidak boleh ada tin-

nuju Wisma Nusantara. “Tidak benar, itu hanya pemeriksaan, bukan penyekapan,” kata Juru Bicara Kedubes RI untuk Mesir, Iwan Wijaya. Menurut Iwan, pemeriksaan dilakukan karena pemberlakuan jam malam. Namun, Iwan mengakui Tim Medis sempat diinterogasi cukup lama soal obat-obatan itu. Tak hanya tim medis, mahasiswa asal Indonesia pun mendapat perlakuan kasar karena dicurigai membantu pengunjukrasa anti-pemerintah. Bisyri Ichwan, seorang mahasiswa Al Azhar asal Indonesia, hingga saat ini mengaku masih trauma terkait penang-

Cendekiawan Muslim

dakan kekerasan kepada mereka. Kepada umat Muslim yang lain, penting untuk menjaga toleransi. Jangankan dengan warga Ahmadiyah, kepada orang asing pun kita wajib menghormati. Dalam SK Tiga Menteri, yakni Menteri Agama, Jaksa Agung, dan Menteri Dalam Negeri, dalam butir ke-4 dari 6 butir keputusan tertulis, “Mem-

CMYK

bergerak meninggalkan Pantai Kijing menuju ke arah Kota Pontinak. Ia mengendarai mobil dengan santai, pada kecepatan sekitar 70 km/jam. Saat tiba di satu masjid di Peniraman, teman Ridwan hendak buang air kecil. Mereka pun singgah di masjid tersebut. Saat keluar dari masjid itulah, Ridwan melihat ada awan yang seolah-olah bergerak memutar, berbentuk menyerupai naga, tepat di atas kubah Masjid. Awalnya, hanya tampak seperti buntut naga, karena terlindung bukit. Ridwan pun mencoba bergerak sekitar 2 km ke arah Pontianak.

beri peringatan dan memerintahkan kepada warga masyarakat untuk menjaga dan memelihara kerukunan umat beragama serta ketenteraman dan ketertiban kehidupan masyarakat dengan tidak melakukan perbuatan dan/atau tindakan melawan hukum terhadap penganut, anggota, dan/atau anggota pengurus Jamaah Ahmadiyah Indonesia.” (*) Sambungan Hal. 1

kapan dirinya. Dikatakan, saat dirinya dan 17 mahasiswa Indonesia lainnya ditahan di kawasan Tib Romly, Kairo, sempat menghubungi Duta Besar RI. “Seorang dari kami menghubungi Pak Dubes untuk melaporkan kejadian itu. Namun, Pak Dubes hanya menanggapi dingin. Beliau mengatakan akan menghubungi petugas konsuler untuk membantu,” kata Ichwan. Namun, setelah dua jam berada di markas aparat keamanan Mesir itu, pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) tak muncul. “Alhamdulillah, akhirnya kami dibebaskan. Dengan ini kami

Awan Naga Muncul di Peniraman Saat itu, ia mengaku tanpa sengaja melihat pemandangan di langit dan menemukan awan yang seperti bergerak-gerak dan memantulkan cahaya matahari sore. “Awan naga itu seperti hidup, jadinya. Sungguh menakjubkan,” kata pria yang bekerja sebagai sopir pribadi seorang pengusaha itu. Menurut Ridwan, ketika itu dirinya baru saja pulang dari berlibur bersama temannya di Pantai Kijing, di daerah Sui Kunyit, Kabupaten Pontianak. Ia menggunakan mobil pribadi milik bosnya. Sekitar pukul 15.30, Ridwan

hadap setiap indikasi yang dikuatirkan akan menimbulkan kerusuhan atau tindakan atau tindakan anarkhis. 7. Tokoh agama, tokoh masyarakat dihimbau untuk ikut bersama-sama membantu mewujudkan iklim sosial yang baik agar tidak menimbulkan konflik-konflik sosial atau pertikaian yang akan mengganggu keamanan adanya dan ketertiban masyarakat. (tribunnnews/fer)

Ahmad Syafi’i Ma’arif

Kami Harus Jongkok 5 Jam kepala tertutup selama 5 jam,” masih tutur dokter asal Sulawesi Selatan yang diberangkatkan ke Mesir bersama tim evakuasi tahap kedua, Kamis lalu. Setelah 5 jam disekap, akhirnya mereka dilepas. Pihak militer akhirnya meminta maaf atas kesalahpahaman tersebut. Selain empat WNI, ada tiga orang berkewarganeraan Malaysia yang juga ditangkap bersama mereka. Akibat kejadian itu, Januar kehilangan kamera genggam miliknya. Sementara itu, Kedubes RI di Kairo membantah telah terjadi penyekapan terhadap Tim Medis Indonesia dalam perjalanan dari Bandara Kairo me-

lai ajaran itu menyimpang sehingga ditolak. Namun demikian, tandas Said Aqil, bukan berarti tindakan semena-mena boleh dilakukan terhadap anggota Ahmadiyah. “Soal ajaran Ahmadiyah ditolak seluruh Islam, itu benar. Tapi kita tidak boleh semena-mena,” kata kiai lulusan Universitas Ummul Qura, Mekkah, Arab Saudi itu. Kekerasan yang dilakukan terhadap Ahmadiyah, kata dia, justru akan membuat Ahmadiyah semakin menjauh dari Islam. “Kalau orang (Ahmadiyah) dicaci maki, apalagi sampai dikerasi, dipukuli, dibunuh, diusir, rumahnya dirusak, justru akan semakin fanatik dan menjauh dari kita,” katanya. Jadi, kata Said Aqil, kekerasan bukanlah solusi untuk mengajak Ahmadiyah kembali ke Islam yang benar, masih ada jalan terbaik yakni melalui dialog. “Saya dari NU siap berdiskusi, berdialog dengan Ahmadiyah. Tapi, diskusi yang objektif, bukan dengan mencaci maki atau melecehkan,” katanya. Dikatakannya, lewat jalan dialog pula, Mushaddeq, sosok yang pernah mengaku sebagai nabi pada 2007, akhirnya bertaubat mengakui kekeliruannya. Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor Nusron Wahid juga mengutuk penyerbuan terhadap warga Ahmadiyah. Nusron menilai tindakan warga yang menyerang Ahmadiyah ini tidak dapat ditolerir, dengan dalih dan alasan apapun. Ia menyebut tindakan para penyerang itu sebagai pengingkaran atas hak-hak sipil warga negara Indonesia. Pimpinan Pusat Ansor, kata Nusron, memerintahkan Ansor dan Banser di kawasan Banten segera merespons secara aktif untuk ikut memberikan perlindungan terhadap hak hak sipil setiap warga negara, termasuk warga Ahmadiyah. Wakil Rais Aam NU, KH Mustofa Bisri, menyerukan pemerintah agar menindak tegas pelaku penyerangan dan pembunuhan warga Ahmadiyah. Karena jika tidak ada tindakan tegas atas perilaku main hakim sendiri tersebut, maka itu akan sangat berbahaya bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. (tribunnews/fer/coz/ isu) Sambungan Hal. 1

Deteksi Dini 2008 serta kesepakatan bersama tahun 2008.Kepada warga lain, diminta untuk tidak melakukan tindakan-tindakan kekerasan terhadap warga Ahmadiyah. Apabila ada perselisahan ataupun permasalahan harus disalurkan dan diselesaikan melalui Tim Koordinasi Pengawasan Kepercayaan Masyarakat (PAKEM) yang ada di setiap daerah yang diketuai Kejaksaan.

7

tegaskan lagi, tolong WNI secepatnya dievakuasi,” ujar Ichwan. Diungkapkan, ketika apartemen mereka digeledah aparat militer, semua barang dibuka satu per satu. “Laptop dan HP disita. Dokumen yang ada di laptop saya di obrak-abrik. Kami dibawa ke dalam mobil layaknya para tahanan. Di dalam mobil saya, Asif dan Omar ditodong senjata laras panjang,” tambahnya. Akibat kejadian itu ia merasa sudah tidak betah lagi tinggal di Mesir. “Terus terang saya ingin pulang (ke Indonesia). Saya sudah tidak betah di Mesir. Ya Allah, saya ingin menangis,” katanya. (tribunnews/bia/yog) Sambungan Hal. 1

Pada posisi yang tepat, ia mengabadikan beberapa gambar dan juga video berdurasi 10 detik terhadap awan yang menyerupai naga tersebut. Sekitar 30 menit lamanya Ridwan menyaksikan fenomena alam tersebut. Menurutnya, masyarakat tidak ada yang peduli. “Warga kira saya hanya sekedar foto-foto dan mengambil foto masjid, jadi tidak ada yang peduli,” ujarnya. Saat akan meninggalkan tempat, setelah menyaksikan awan naga sekitar 30 menit, ia melihat seperti ada satu lubang yang menghisap awan putih tersebut ke atas, hingga meng-

hilang begitu saja. “Saat awan itu menghilang, saya lanjutkan perjalanan ke arah Pontianak. Dalam perjalanan, karena saya termenung dan teringat awan tersebut, hampir bertabrakan dengan mobil lain,” tuturnya. Bagi Ridwan, penampakan awan naga tersebut merupakan fenomena alam dan kekuasaan Allah yang baru kali pertama dilihatnya. “Ini adalah kekuasaan Allah. Tujuan saya hanya ingin mengabarkan kepada yang lain agar jangan dijadikan hal mistis, namun menjadi kesadaran pada kuasa Allah,” katanya. (isf)


CMYK

8

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Setiman Daftar Lewat DPP

Muswil PAN Kalbar Sempat Tertunda PONTIANAK, TRIBUN - Muswil III DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Kalimantan Barat yang dijadwalkan mulai pada pukul 12.30 WIB, dengan agenda penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPj) DPW PAN, terpaksa diundur hingga Minggu (6/2) malam. Pasalnya, muncul kandidat baru sebagai calon ketua DPW PAN, yakni H Setiman H Sudin, Bupati Sanggau. Saat dikonfirmasi, sekretaris DPW PAN, Eddy Faisal, mengaku cukup terkejut dengan munculnya kandidat baru tersebut. Karena, saat masa pendaftaran di tingkat DPW, Setiman tidak mendaftar. “Di DPW hanya lima calon yang mendaftar, namun yang resmi mengikuti hanya empat orang. Karena satu orang meninggal dunia, yakni Dedy Arfian,” kata Sekretaris, Eddy kepada Tribun saat dihubungi. “Ternyata (Setiman) mendaftar melalui DPP langsung. Mekanisme pendaftaran memang ada dari DPW dan DPP.

Ternyata (Setiman) mendaftar melalui DPP langsung. Mekanisme pendaftaran memang ada dari DPW dan DPP. DPP terlambat memberitahukan hal itu. Baru disampaikan pada saat Muswil III ini. EDDY FAISAL Sekretaris DPW PAN Kalbar

DPP terlambat memberitahukan hal itu. Baru disampaikan pada saat Muswil III ini,” ujar Eddy. Muswil III PAN yang sempat tidak ada kejelasannya kapan akan dimulai, usai mahgrib akhirnya kembali dilaksanakan, dengan agenda rekomendasi internal-eksternal. Menyangkut hal-hal yang menjadi langkah apa, kebijakan dan yang akan diambil partai baik secara internal dan eksternal. Setelah itu, agendanya adalah pembacaan LPj DPW PAN periode sebelumnya. Dengan munculnya Setiman sebagai calon, maka ada lima calon yang bakal ber-

Bukan Negara Gagal KETUA Umum Partai Amanat Nasional, yang juga Menko Perekonomian, Hatta Rajasa menegaskan, PAN sebagai partai politik yang berada dalam pemerintahan, sangat tidak setuju bahwa Indonesia dikatakan sebagai negara demokrasi mengarah ke kegagalan. “Demokrasi di Indonesia sudah sekitar 13 tahun berjalan, sekarang di mata dunia Internasional semakin terpandang,” tegasnya. Menurutnya, yang terjadi di Mesir, Indonesia sudah pernah mengalami. Bahkan saat ini pendapatan per kapita di Indonesia semakin meningkat. “Dulu pendapatan perkapita sekitar US$ 400, sekarang bisa mencapai US$ 3.000 per kapita. Tingkat pemerataan pendapatan (kesenjangan) juga semakin turun. Sebagai anggota partai politik, kita me-

miliki tugas untuk membantu masyarakat meningkatkan kesejahteraan. Caranya melalui bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Saat ini yang perlu kita lakukan adalah pendekatan prosperity, tidak cukup pada security approach,” jelasnya. Sementara itu Gubernur Kalbar, Cornelis menekankan saat ini seharusnya parpol lebih kuat dari LSM. Tapi kenyataannya LSM lebih kuat dari Parpol, dan bahkan parpol lebih mudah di goyang. “Parpol saat ini lebih mudah di obok-obok. Kita juga dihajar oleh orang-orang yang tidak jelas itu. Jangan juga pas mau jadi bupati untuk periode kedua baru mau masuk Parpol. Tapi dalam partai politik ini jangan terlalu banyak berhitung,” kata Cornelis, yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar. (rhd/gal)

tarung dalam pemilihan ketua DPW PAN. Mereka adalah Ruslan Wakil Sekretaris DPW PAN Kalbar, H Mariadi Ketua DPD PAN Kabupaten Bengkayang, Sy Izhar Assyuri Wakil Ketua DPW PAN Kalbar, Ikhwani A Rahim Ketua DPD PAN Kota Pontianak, dan H Setiman H Sudin Bupati Sanggau. Hingga berita ini diturunkan, pembahasan menyangkut mekanisme pemilihan Ketua DPW PAN masih berlangsung. Dalam acara ini dihadiri sejumlah pengurus DPP dan anggota DPR dari Partai Amanat Nasional, di antaranya, Hafiz Thohir (Ketua POK DPP PAN), Drajad Wibowo (Wakil Ketua Umum), Taufik Kurniawan (Sekjen DPP PAN), Tjatur Sapto Eddy (Ketua Fraksi PAN DPR), Sukiman (anggota DPR asal Kalimantan Barat) dan beberapa anggota DPR asal PAN lainnya. Saat memberikan sambutan pada acara pembukaan, Ketua Umum PAN, Hatta Radjasa, mengingatkan para kandidat yang bertarung dalam pemilihan ketua DPW PAN Kalbar untuk bertarung secara sehat. Ia menegaskan, dalam setiap pertarungan pasti ada kompetisi dan itu merupakan hal yang biasa. “Setelah kompetisi, seluruh kandidat harus kembali bersatu dan berbuat untuk masyarakat. Sebab kemenangan yang hakiki itu adalah kemenangan rakyat, bukan kemenangan partai politik,” tuturnya. “Sama halnya dalam Pilkada, dia bukan lagi Gubernurnya PDI Perjuangan, tapi Pak Cornelis menjadi Gubernur seluruh masyarakat Kalimantan Barat,” kata Hatta, di hadapan Gubernur Cornelis. (rhd)

TRIBUN PONTIANAK/RIHARD NELSON

BUKA - Ketua Umum Hatta Radjasa membuka Muswil III PAN Kalimantan Barat di Grand Mahkota Hotel, Minggu (6/2). Lima pasang kandidat akan bertarung dalam Muswil ini, untuk menjadi ketua DPW PAN Kalbar.

Bangun 4 Kawasan Ekonomi Khusus MENKO Perekonomian, Hatta Radjasa, mengatakan saat ini Pemerintah sedang menyiapkan pembangunan empat kluster kawasan ekonomi khusus di Kalimantan Barat. Hal ini dilakukan untuk mengejar ketertinggalan pembangunan dari Pulau Jawa dan adanya pemerataan. “Empat kawasan ekonomi khusus tersebut di antaranya berbasis sawit dan tambang. Kalimantan Barat ini sangat kaya akan potensi tersebut. Untuk wilayahnya tentu hal itu merupakan kewenangan dari Gubernur dan perlu ada pembicaraan lagi,” katanya, di hadapan Gubernur Cornelis, di sela-sela pembukaan Musyawarah Wilayah Partai Amanat Nasional Kalbar, di Grand Mahkota Hotel, Minggu (6/2). Penataan kawasan ekonomi khusus ini, dimaksudkan untuk mensejahterakan

masyarakat yang ada di Kalimantan Barat. “Jangan sampai kekayaaan alam yang dimiliki Kalbar, dinikmati negara lain. Maka dari itu perlu ada pengaturan dan pemanfaatan terhadap daerah-daerah tersebut. Saya sudah meminta kementerian terkait untuk segera mempercepat penyelesaian Tata Ruang Wilayah Kalimantan Barat,” ujarnya. Ia menambahkan, tahun ini pemerintah mengucurkan dana sekitar Rp 20 triliun. Diharapan dengan adanya penambahan KUR oleh masyarakat, dijadikan kesempatan untuk membuka usaha. “Masyarakat memiliki peluang untuk lebih mengembangkan usahanya. KUR tanpa jaminan yang tadinya hanya Rp 5 juta, dinaikkan menjadi Rp 20 juta,” ungkapnya. “Kalau sampai ada yang meminta jaminan, laporkan ke saya. Karena untuk KUR

ICW: Semoga KIP Buat Sejarah JAKARTA, TRIBUN - Sidang ajudikasi di Komisi Informasi Pusat (KIP), terkait dengan tuntutan publikasi 17 rekening gendut petinggi Kepolisian Negara RI oleh Indonesia Corruption Watch (ICW) terhadap Polri, akan berakhir pada keputusan sidang, Selasa (8/2) besok. ICW berharap Majelis Komisi Informasi membuat keputusan bersejarah dengan memenangkan ICW agar Polri dapat segera memublikasikan

rekening-rekening gendut tersebut. “Semoga saja 8 Februari nanti Majelis Komisi Informasi membuat keputusan bersejarah agar terbuka dan terpublikasikan 17 rekening gendut yang dianggap wajar oleh kepolisian, yang tidak dipublikasikan selama ini,” kata aktivis ICW, Febri Diansyah, Minggu (6/2) di Kantor ICW. Febri menambahkan, pihaknya juga berharap, Majelis

Nunun Sehat di Bangkok

TRIBUN PONTIANAK/LEO PRIMA

MENIKAH - Slamet Bowo Santoso, staf redaksi Tribun Pontianak, mengakhiri masa lajangnya dengan mempersunting Nurhasanah, Minggu (6/2). Semoga kedua mempelai menjadi keluarga sakinah, mawahdah, dan penuh rahmah.

Demokrat Segera Pecat 7 Legislator ■ Motori Pemakzulan Wali Kota Surabaya SURABAYA, TRIBUN - Pemecatan sekaligus Pergantian Antar Waktu (PAW) terhadap tujuh anggota fraksi Demokrat di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Surabaya, ditentukan dalam rapat internal DPP Partai Demokrat, Senin (7/2) ini. Hal ini juga terkait wacana pemakzulan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini. Hal yang juga juga akan menimpa kader Partai Demokrat, Wisnu Wardana, yang saat ini menjadi Ketua DPRD Kota Surabaya. “Semula akan dilakukan Sabtu kemarin. Tapi karena meninggalnya Mas Adjie, maka ditunda Senin besok (hari ini). Kemungkinan rapat dilakukan di kantor DPP di Jakarta,” kata Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat, Munadi Herlambang, Minggu (6/2). Munadi yang juga anggota tim verifikasi bentukan DPP dan DPD Partai Demokrat Jawa Timur itu menambahkan, rapat internal kemungkinan akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Anas Urbaningrum. Menurut Munadi, keputusan DPP, hampir pasti tidak akan berbeda dengan usulan tim verifikasi, yaitu memecat dan memPAW tujuh anggota fraksi. Pemecatan dari keanggotaan partai, sebagaimana usu-

lan tim verifikasi, berlaku untuk empat orang yang diduga sebagai perencana pemakzulan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini. Mereka yang diusulkan dipecat dari keanggotaan partai adalah Ketua DPRD Surabaya Wisnu Wardhana, Ketua Fraksi Demokrat Irwanto Limantoro, Ketua Pansus Hak Angket Reklame Sachiroel Alim, dan Anggota Badan Kehormatan DPRD Agus Santoso. Selain dipecat, empat orang itu juga akan di PAW. Selain itu, tim verifikasi juga merekomendasikan untuk mem-PAW tiga orang lainnya yang terbukti ikut merencanakan pemakzulan. Meski tidak dipecat dari partai, tiga orang yang akan di PAW adalah M Mahmud (Ketua Komisi B), M Anwar (anggota Komisi A), serta Ernawati (anggota Komisi C). “Saya tidak tahu keputusan besok seperti apa, tapi teman-teman DPP semangatnya adalah menghargai usulan tim verifikasi,” ujar Munadi. Usulan tim verifikasi untuk memecat dan mem-PAW tujuh anggota Fraksi Demokrat ini bukan tanpa alasan. “Sebelum semua terjadi, DPP sudah berkali-kali mengingatkan mereka untuk tidak mendukung pemakzulan. Mereka tetap saja

ngotot, kami bahkan minta kalaulah mendukung jangan sampai diumumkan ke publik, tapi Wisnu malah berada di barisan depan,” paparnya. Karena kesalahan itulah, meski pada Jumat lalu, fraksi Demokrat secara resmi mencabut dukungan pemakzulan, namun langkah itu nampaknya tidak akan merubah keputusan untuk memecat mereka. Sementara itu, selain memecat dan mem-PAW tujuh orang, tim verifikasi juga mengusulkan untuk memberikan sanksi pembinaan terhadap sembilan anggota fraksi Demokrat lainnya. Mereka adalah Rusli Yusuf, Ratih Retnowati, Maya Kartika, Agus Suhartono, Ivy Yuana, Junaedi, Inne Listiani, Herlina dan Subiantoro. Mereka tidak dipecat karena terbukti tidak ikut merencanakan atau bukan sebagai perencana aksi. Mereka hanya terbukti mengabaikan instruksi DPP. Wisnu Wardhana optimistis dirinya tidak akan dipecat. “Demokrat itu partai santun, apalagi kami sudah minta maaf dan sudah mencabut dukungan pemakzulan,” kata Wisnu. Meski demikian, jika memang dirinya tetap dipecat, Wisnu mengancam akan membawa masalah ini ke jalur hukum. (tic)

Rp 20 juta tanpa jaminan. KUR ini sangat erat kaitannya dengan pengurangan angka pengangguran. Saya harapkan masyarakat Kalbar mengambil peluang ini untuk mengembangkan usaha. Partai Sebelumnya, Gubernur Cornelis mengaharapkan nilai KUR yang pada tahun lalu dikucurkan sebesar Rp 11 triliun, dapat naik menjadi Rp 45 triliun. “Tidak perlu menunggu sampai 2014 yang ditargetkan mencapai Rp 50 triliun. Kita akan mengambil peluang ini, dan ketika masyarakat dapat menimmati KUR,” ujar Cornelis. Selain itu pula, tambah Cornelis, Kalimantan Barat merupakan provinsi yang memiliki dua pintu masuk yang berbatasan dengan Malaysia, yakni Aruk dan Entikong. “Keduanya sudah berfungsi, terakhir Aruk pada Januari lalu telah dibuka,” ujarnya. (rhd/gal)

JAKARTA, TRIBUN - Misteri tentang Ny Nunun Nurbaeti, tokoh kunci kasus suap terhadap anggota Komisi IX DPR periode 1999-2004, kembali menjadi sorotan mantan Menteri Perindustrian Fahmi Idris. Kader Partai Golkar itu menyatakan Nunun sering bolak-balik dari Singapura ke Thailand. Fahmi mengatakan, berdasar foto paspor serta informasi akurat yang dimilikinya, saat ini Nunun dalam keadaan sehat di Bangkok. “Menurut temanteman saya, Nunun dalam keadaan sehat. Sekarang ada di Bangkok. Dia cuma menghindar,” kata Fahmi di kediamannya, Jakarta, Minggu (6/2). Fahmi sangat yakin, istri mantan Wakil Kapolri Adang Daradjatun, itu memang sengaja menghindar dari pemeriksaan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Fahmi kemudian menunjuk-

CMYK

kan foto paspor dan visa yang digunakan Nunun saat kepergiannya ke Thailand. Dari foto tersebut diketahui, Nunun tiba di Bandara Internasional Swarnabumi, Bangkok, pada 16 Mei 2010. Dia menggunakan izin kunjungan yang habis masanya pada 14 Juni 2010. Nunun telah berstatus dicegah bepergian ke luar negeri sejak Maret 2010. Nama Nunun mencuat kembali, setelah KPK menangkap dan manahan 23 politisi yang dituduh menerima suap berupa travel cek terkait terpilihnya Miranda S Goletom sebagai Deputi Sebior gubernur Bank Indonesia pada 2004 lalu. Dalam persidangan terhadap empat mantan anggota DPR yang diproses lebih dulu, terungkap aliran dana Rp 24 miliar dari Nunun melalui orang kepercayaannya bernama Arie Malangjudo. (Tribunnews/coz)

Komisi Informasi di Komisi Informasi Pusat tidak terpengaruh oleh tekanan ataupun godaan dari pihak luar, yang mempunyai kepentingan agar publikasi rekening gendut milik pejabat-pejabat kepolisian itu tidak dilaksanakan. “Ya, harapan kami, Majelis Komisi Informasi tidak mendapat tekanan ataupun godaan dari luar yang memengaruhi keputusan sidang,” kata Febri. Disinggung mengenai pub-

likasi yang bisa berdampak besar dalam masyarakat, ICW justru menantang agar publikasi dilakukan agar semua kasus yang tersembunyi bisa terbuka. “Sekarang kita buka-bukaan saja, kalau nanti malah tersangkut dengan pihak-pihak lain di luar itu, ya malah bagus, sehingga ketahuan semua yang disembunyikan selama ini,” ujar Koordinator Divisi Investigasi ICW, Agus Sunaryanto. (kompas.com)


Sehari Hanya 10 Pendonor PALANG Merah Indonesia (PMI) Pontianak mengaku kesulitan mencari pendonor sukarela. Jika beruntung dalam sehari maksimal 10 orang datang ke PMI untuk memdonorkan darahnya.

>>> HAL 10

SENIN

HALAMAN

7 FEBRUARI 2011

9

Zuhur Asar Magrib Isya Subuh 11:59 WIB 15:19 WIB 18:03 WIB 19:14 WIB 04:36 WIB

Chairil Siap Menang dan Kalah Mahasiswa Kawal Pemilihan Rektor PONTIANAK, TRIBUN - Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Untan, Eko Sanjaya, mengatakan pemilihan Rektor Universitas Tanjungpura akan dikawal dengan maksimal. Jangan sampai ada kecurangan dan rektor yang terpilih tak mempunyai visi dan misi. Pemilihan rektor akan digelar pada 10 Febuari mendatang dan perlu pengawasan agar prosesnya transparansi. “Meskipun mahasiswa tidak memilih, namun harus mengontrol jalannya pemilihan. Sehingga proses pemilihan benar dan yang terpilih rektor yang dapat membawa perkembangan universitas,” ungkap Eko saat dihubungi Tribun, Minggu (6/2). Ia menambahkan karena pemilihan rektor dilakukan oleh senat maka jangan sampai senat menggadaikan suara dan tidak memikirkan perkembangan Untan ke depan. “Kita sebagai mahasiswa hanya bisa berharap agar Untan benarbenar memiliki mutu pendidikan yang baik dan dapat menyaingi perguruan tingi yang

Mahasiswa boleh saja memberikan dukungan dalam pemilihan rektor. Seperti dukungan moral, misalnya melakukan istigosah agar pemilihan rektor lancar. CHAIRIL EFFENDY TRIBUN/DOK

Rektor Untan

ada di Jawa. Tentunya ditunjang dengan mutu pendidikan dosen serta fasilitas yang baik di setiap kampus,” ujarnya. Selain itu, menurut Eko perlu peningkatan beberapa akreditasi program studi. Sebab, selama ini masih ada yang belum bisa mencapai akreditasi A ataupun B. “Untan merupakan universitas negeri satu-

satunya di Kalbar dan memiliki prodi yang banyak. Sudah selayaknya memiliki akreditasi prodi yang baik,” katanya. Di kesempatan terpisah Rektor Universitas Tanjungpura Pontianak, Prof Dr Chairil Effendy MS, menilai dalam pemilihan rektor mahasiswa Sambungan Hal. 15

Dr Aswandi Dekan FKIP Untan

Bukan Politis SIAPAPUN yang terpilih menjadi rektor Untan harus bisa mengembalikan pengelolaan

perguruan tinggi sebagaimana hakikatnya. Pada hakikat sebuah perguruan tinggi adalah manajemen bersifat kolegial yaitu membangun secara bersamasama. Saya harap siapapun yang terpilih jangan sampai menggunakan manajemen politis ataupun birokrat. Sehingga perguruan tinggi berkembang dengan semestinya. Dalam pengembangan pembelajaran yang baik un Sambungan Hal. 15

TRIBUN PONTIANAK/LEO PRIMA

WISATA KELUARGA - Sejumlah warga bersama keluarganya menghabiskan waktu senja dengan menyaksikan air mancur di Taman Alunalun Kapuas, Minggu (6/2). Sejak direnovasi, Taman Alun-alun Kapuas semakin tertata rapi dan semakin ramai pula warga yang menghabiskan waktu senja di kawasan wisata keluarga itu.

Awal April Rusunawa Ditempati PONTIANAK, TRIBUN - Rusunawa yang terletak di Jl Komyos Sudarso, Pontianak Barat tak lama lagi akan ditempati oleh warga. Wali Kota Kota Pontianak, Sutarmidji, mengungkapkan, penempatan sekitar Maret atau awal April. Dikatakan Sutarmidji, nan-

Karya Andrea Hirata Kembali Sukses PONTIANAK, TRIBUN - Buku Padang Bulan dan Cinta di Dalam Gelas, dwilogi karya sang masterpiece Laskar Pelangi, Andrea ‘Ikal’ Hirata, merajai penjualan buku genre novel pekan ini. Hal itu diungkapkan Rama D, satu di antara supervisor toko buku Gramedia Ayani Megamal yang ditemui, Sabtu (5/2). Menurutnya banyak orang yang membeli buku tersebut karena rasa penasaran dengan kelanjutan cerita anak-anak dari Pulau Belitong ini. “Terhitung 29 Januari 2010, Padang Bulan sudah terjual 120 eksemplar dan itu termasuk tinggi,” ungkapnya. Novel yang terdiri dari dua buku sekaligus tersebut ber-

Endong Mulyadi

judul Padang Bulan dan Cinta di Dalam Gelas, masih mengisahkan lika-liku perjalanan cita buta si ‘Ikal’ sang tokoh kunci dengan perempuan pujaannya A Ling, gadis yang berasal dari etnis Tionghoa Belitong. Berlatarkan budaya Melayu yang cukup kental di pulau penghasil timah tersebut, novel ini dijamin melarut imanjinasi pembaca untuk masuk terlibat di dalamnya. Buku yang dibandrol dengan harga Rp 84.200 memiliki ketebalan 245 dan 270 halaman. Menurut Rama, jika saat ini stok persedian dwilogi buku tersebut masih aman. Buku lain yang menjadi

tinya Rusunawa akan ditempati 96 KK. Saat ini ada 270 KK dari keluarga yang tak mampu mendaftar kepada Unit Pelaksana Teknis. Tentu saja untuk menempati Rusunawa tersebut, mereka harus memenuhi syarat yang telah ditentukan. “Syaratnya antara lain pada

dasarnya kita mengutamakan mereka yang berasal dari daerah miskin, tidak mempunyai rumah. Selain itu memiliki penghasilan Rp 1 juta ke bawah,” paparnya. Setiap bulan penghuni akan diwajibkan membayar biaya pengelolaan. Rusunawa ter-

sebut memiliki 96 unit, yang masing-masing terdiri atas kamar tidur 3x3 meter, ruang keluarga atau tamu 3x3 meter. Serta memiliki kamar mandi dan toilet. “Karena bangunannya tipe 27 maka pas untuk Sambungan Hal. 15

Cara Tangkap Ramah Lingkungan Albertus Kepala Program WWF Indonesia di Kapuas Hulu

BUKU SUKSES - Buku Padang Bulan dengan latar belakang penulisnya Andrea Hirata. Di Pontianak buku ini paling laris dalam satu peka terakhir.

NET

Sambungan Hal. 15

CARA tangkap ikan ramah lingkungan diharapkan bisa diterapkan. Begitu juga cara tangkap tidak berkelanjutan, perlu segera diperbaiki. Setidaknya, itulah inti dari diskusi dengan Bupati Kapuas Hulu AM Nasir dengan pemangku kebijakan dan warga di Danau Lindung Aur, Desa Teluk Aur, Kecamatan Bunut Hilir, setelah pelepasan indukan arwana jenis Super Red (Scleropages formosus) dari WWF Indonesia kepada warga. WWF Indonesia menghargai kapasitas dan kearifan lokal masyarakat di dua desa terse-

but. Terutama dalam mengelola kawasan danau lindung, perairan, serta sungai. “WWF sebagai pihak luar, hanya berperan mendorong dan menguatkan, apa yang diketahui dan dimiliki masyarakat,” kata Anas Nashrullah, WWF-Indonesia, Putussibau Office. Dasar WWF- Indonesia melakukan kegiatan tersebut, karena melihat masyarakat punya kapasitas mengelola secara berkelanjutan. “Jadi, benih ikan ini boleh dikatakan sebagai simbol terhadap penghargaan, penghormatan dan

Pontianak

23 - 32 Singkawang

22 - 32 Sintang

23 - 32 Ketapang

23 - 32

Sambungan Hal. 15

Imam Katolik Dapat Anugerah Dato

Ketua Komunitas Teater SMAN 4

Tertarik Teater Ini Penghargaan Terhadap Dialog

MESKIPUN baru mengenal dunia teater dari kakak kelasnya sekitar setahun lalu, tak membuat Endong Mulyadi rendah diri untuk bergabung di seni peran ini. Pelajar kelas XI IPS 5 ini berharap bisa menggali lebih banyak lagi pengalaman di dunia teater bersama Komunitas Teater SMA Negeri 4 Pontianak (Ketupat). “Motivasi saya bergabung di Ketupat hanya ingin menambah pengalaman sekaligus menambah teman. Sebelumnya enggak pernah ikut organisasi apapun, tapi waktu lihat teman-teman latihan teater saya langsung TRIBUN/ DYN

Sambungan Hal. 15

Romo Johanes Robini Marianto OP baru saja dianugerahi gelar kehormatan Dato Sri Paduka Astana oleh Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim MSc. Biarawan dari ordo Dominikan ini memaknainya sebagai penghargaan terhadap dialog.

P

emberian gelar ini adalah cara Tuhan untuk menguatkan saya. Bahwa apa yang saya lakukan selama ini menggalakkan dialog dengan sejumlah pihak adalah benar,” kata Robini saat

ditemui di Rumah Dominikan, Jl Palapa, dua hari sebelum penganugerahan, Senin (31/1). Saat ditemui Robini masih sibuk membereskan kamarnya yang berukuran sekitar 3x4 meter. Di kamar itulah ia menjalankan sebagaian besar tugas

“kantornya”. Satu notebook berukuran 10 inchi teronggok di atas meja, di sisi lain ada printer ukuran besar. Di atas meja sejumlah buku tampak menumpuk. Ada pula sejumlah undangan untuk seminar dan koran. “Maaf saya masih beresberes. Masih banyak sampah dan abu rokok,” kata Robini sambil menyapu kamar tidurnya. Sesekali terdengar nada Sambungan Hal. 15

TRIBUN/ISF

ANUGERAH - Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim MSc, menganugerahkan gelar Dato Sri Paduka Astana kepada Romo Johanes Robini Marianto OP, belum lama ini.


CMYK

10

Pontianak Square

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Sehari Hanya 10 Pendonor

Karyawan Swasta Lebih Rajin dari PNS PONTIANAK, TRIBUN - Palang Merah Indonesia (PMI) Pontianak mengaku kesulitan mencari pendonor sukarela. Jika beruntung dalam sehari maksimal 10 orang datang ke PMI untuk memdonorkan darahnya, sedangkan jika sedang sepi hanya lima pendonor saja. Kepala Pencari Donor Darah Sukarela (P2D2S) Sublan mengatakan 10 kantong darah per hari sangat jauh dari kebutuhan minimal PMI. Jumlah permintaan darah ke PMI Kota Pontianak dalam sehari mencapai 70 kantong darah. “Ini sangat mengkhawatirkan, kami hanya bisa menyediakan darah 10 persen dari jumlah kebutuhan minimal darah di PMI kota,” ungkap Sublan, Sabtu (5/2) siang saat ditemui Tribun.

Ini sangat mengkhawatirkan, kami hanya bisa menyediakan darah 10 persen dari jumlah kebutuhan minimal darah di PMI kota. SUBLAN Kepala Pencari Donor Darah Sukarela

Dalam sehari setidaknya PMI Kota Pontianak menyuplai kebutuhan darah untuk berbagai rumah sakit yang ada di sekitar kota. Seperti RSUD dr Soedarso, RSU St Antonius, RSI Yasri dan lainnya. Meskipun sehari mampu mengumpulkan sepuluh kantong darah, PMI masih harus memeriksa kalayakan darah, sehinggga dari 10 kantong darah tersebut hanya sebagian yang layak untuk didonorkan. “Kami tidak boleh langsung memberikan darah tersebut

Jantung Tetap Sehat SETIAP tetes darah yang kita sumbangkan tidak hanya dapat memberikan kesempatan hidup bagi yang menerima tetapi juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya. Anggapan yang menyatakan mendonorkan darah bisa membuat kita menjadi lemas adalah salah. Saat kita mendonorkan darah, maka tubuh akan bereaksi langsung dengan membuat penggantinya. Jadi, kita tidak akan mengalami kekurangan darah. Selain membuat tubuh memproduksi darah-darah baru, ada beberapa manfaat kesehatan lain yang bisa kita rasakan. Manfaat tersebut antara lain menjaga kesehatan jantung. Tingginya kadar zat besi dalam darah akan membuat seseorang menjadi lebih rentan terhadap penyakit jantung. Zat besi yang berlebihan di dalam darah bisa menyebabkan oksidasi kolesterol. Produk oksidasi tersebut akan menumpuk pada dinding arteri dan ini sama dengan memperbesar peluang terkena serangan jantung dan stro-

ke. Saat kita rutin mendonorkan darah maka jumlah zat besi dalam darah bisa lebih stabil. Ini artinya menurunkan risiko penyakit jantung. Sebagai pendonor kita akan mendapatkan pasokan darah baru setiap kali kita mendonorkan darah. Oleh karena itu, donor darah menjadi langkah yang baik untuk menstimulasi pembuatan darah baru. Donor darah juga bisa menurunkan berat tubuh. Menjadi donor darah adalah satu di antara metode diet dan pembakaran kalori yang ampuh. Sebab dengan memberikan sekitar 450 ml darah, akan membantu proses pembakaran kalori kira-kira 650. Itu adalah jumlah kalori yang banyak untuk membuat pinggang kita ramping. Manfaat terakhir dapat mendeteksi penyakit serius. Setiap kali kita ingin mendonorkan darah, prosedur standarnya adalah darah kita akan diperiksa dari berbagai macam penyakit seperti HIV, hepatitis B, hepatitis C, sifilis, dan malaria. (net)

Syarat Pendonor Berat Badan: 45 kg - keatas Umur 17 tahun Tekanan darah ideal 110/70 Tidak memiliki riwayat penyakit yang menular. Sebelum pengambilan darah harus memiliki jam tidur yang cukup dan makan terlebih dahulu.

kepada yang membutuhkan, kecuali darurat dan itupun harus dengan persetujuan dokter rumah sakit,” tambahnya. Mengantisipasi kebutuhan darah di saat persediaan kosong, PMI selalu menyarankan kepada yang membutuhkan (keluarga pasien) untuk membawa pendonor darah pengganti yang biasanya berasal dari keluarga sendiri. Untuk menjadi pendonor darah harus memiliki beberapa syarat yang tidak boleh dilalaikan. Antara lain berat badan, tekanan darah, dan umur di atas 17 tahun. Jika satu di antara syarat tersebut tidak terpenuhi maka PMI menyarankan menunda pengambilan darah atau sama sekali melarangnya. Sublan menyayangkan jika kesadaran warga di Kota Pontianak masih rendah untuk mendonorkan darahnya dalam membantu kemanusian. Kesadaran mendonorkan darah di beberapa instansi pemerintah dinilainya juga masih sangat rendah jika dibandikan dengan pegawai swasta. Sublan sangat mengapresiasi upaya kampus dan sekolah yang menggalang donor darah, namun selalu meleset dari jumlah kantong darah yang ditargetkan. Menurutnya kadang-kadang hanya 50 persen terpenuhi dari target. “Paling kalau mau donor darah nunggu ulang tahun instansi dahulu, beda dengan pekerja swasta yang rutin tiga bulan sekali mendonorkan darah,” ungkapnya. Rendahnya kesadaran menjadi donor darah aktif, menurut Sublan bukan disebabkan sosialisasi yang kurang, namun masyarakat terlalu sibuk dengan pekerjaannya sehingga tidak ada waktu untuk pengambilan darah. “Bahkan hingga saat ini masih ada masyarakat yang takut dengan jarum,” keluhnya. Ia mengajak warga Kota Pontianak untuk menjadi donor darah aktif, tidak hanya untuk alasan kemausian tetapi juga diperuntukan untuk menjaga kesehatan bagi pendonor itu sendiri. (rzk)

Sesak Nafas Hilang, Tidur Pun Jadi Nyenyak PENYAKIT asma adalah salah satu penyakit yang sangat familiar dengan rakyat Indonesia. Pada saat asma, saluran nafas mengalami penyempitan karena hiperaktifitas terhadap rangsangan tertentu, misalnya debu, asap atau bulu binatang yang menyebabkan peradangan. Hal ini akan sangat mengganggu penderita sebab sekarang sangat sulit menemukan udara yang betul-betul bersih. Kondisi demikian, pernah dialami oleh Sukardi H. D, seorang pensiunan polisi yang telah menderita asma sekitar 3 tahun yang lalu. Karena sakitnya itu, banyak kejadian tidak menyenangkan yang dialami oleh Sukardi. “Saya selalu merasa gatal tenggorokan, batuk-batuk, dan nafas terasa sesak.” Terang pria berusia 73 thn ini membuka perbincangan. Namun saat ditemui di kediamannya di Jln. 28 Oktober, Pontianak, Kalimantan Barat, ternyata ia terlihat fit jauh dari bayangan penulis. Kepada kami, pria yang menduga karena sering minum air dingin sebagai penyebab dirinya menderita sesak nafas ini bercerita bahwa sekitar 3 bulan yang lalu, ia mulai mengkonsumsi Gentong Mas. Dengan rasanya yang enak dan hangat, membuat Sukardi makin merasakan manfaat herbal ini. “Setelah minum Gentong Mas secara teratur, Alhamdulillah kondisi saya sekarang sudah sehat.” Ungkap Sukardi penuh

syukur. Kebahagian kakek 3 orang cucu ini bertambah ketika nafsu makannya kembali bagus. Kini, ia ingin sekali membagi pengalaman sehatnya itu dengan orang lain. “Mudahmudahan pengalaman saya ini bermanfaat bagi orang lain.” Harap Sukardi mengakhiri perbincangan. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti memiliki banyak manfaat. Habbatussauda berperan sebagai anti histamin. Histamin adalah sebuah zat yang dilepaskan oleh jaringan tubuh yang memberikan reaksi alergi seperti pada asma bronchial. Habbatussauda dapat mengisolasi ditymoquinone, yang berdampak positif terhadap penderita asma bronchial. Selain itu, Habbatussauda mengandung 15 macam asam amino penyusun isi protein termasuk di dalamnya 9 asam amino esensial. Dengan demikian, mengkonsumsi Habbatussauda dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga penderita asma tidak mudah terkena serangan. Selain rasanya manis dan lezat, Gula Aren banyak mengandung nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

Sementara sifat kimia dari Kayu Manis ialah hangat, pedas, wangi, dan sedikit manis sangat baik untuk mengatasi asma. Meski demikian, untuk mendapatkan hasil yang baik, dianjurkan untuk berolahraga terutama renang dan jangan terlalu lama berada dalam lingkungan yang banyak zat polutif (debu, tungau, asap rokok dan asap motor). Manfaat yang hebat bagi kesehatan dan rasa yang lezat membuat semakin banyak masyarakat mengkonsumsi Gentong Mas. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentong mas.com. Bagi Anda yang membutuhkan silahkan hubungi: Pontianak: 0813 76179880/0561-7020305. Kab Pontianak : 082115079971 Apt Nirwana, Apt Permata Bunda, Apt Mempawah, TO Ceria. Singkawang: 08522 0713000. Kuburaya: Apt Amelia, Apt Sungai Durian, Apt Arwana. Sambas: Apt The Santos, TO Sehat, Apt Mitra Jaya, TO Aman. Sanggau: 081220795618, TO Mulia, Apt Mandiri. Ngabang: Apt Jati Farma, Apt Meriba, TO Sehat. Sintang: TO Tiara, TO Setia Budi. Sekadau: TO Matahari. Bengkayang: Apt Citra, TO 99 TO Berkat, TO Meriba. Ketapang: 081256520280, Apt Medistra Farma, TO Murni, Apt Mulia. Depkes:PIRT:812.3205.01. 114. (advertorial)

TRIBUN PONTIANAK/LEO PRIMA

MODEL CILIK - Dua model cilik sedang mengikuti latihan berjalan di catwalk di kawasan Museum Kalbar, baru-baru ini. Dari pelatihan seperti ini banyak dilahirkan model-model berprestasi yang mengharumkan nama Kalbar.

Siswa Isi Libur dengan Menari PONTIANAK, TRIBUN - Bagi anakanak yang tergabung dalam Lembaga Pendidikan Seni Tari, menari adalah kegiatan yang menyenangkan. Mereka lebih memilih latihan menari untuk mengisi waktu libur. Kegiatan menari antara lain digelar di Rumah Mimpi Taman Gitananda, Jl A Yani Pontianak. Tampak aktivitas beberapa anak-anak yang sedang sibuk latihan menari. Mereka adalah para murid yang tergabung dalam Lembaga Pendidikan Seni Tari yang dinaungi oleh Sanggar Kijang Berantai. Di sana mereka diajarkan berbagai materi tentang tarian. Yakni tari Melayu, China, dan Dayak serta kreasi tarian modern. Setiap enam bulan sekali, mereka akan mengikuti ujian kelas dan penampilan. “Sekitar 160 murid yang tergabung di lembaga kami. Ada 15 pelatih yang kami kerahkan untuk melatih mereka menari. Setiap Minggu kami selalu latihan. Ada dua sesi latihannya yaitu sesi satu pukul 09.00 WIB sampai 11.30 dan sesi dua pukul 12.00 hingga 14.30,” ungkap Dorisa, Pembina Lembaga Pendidikan Seni Tari kepada Tribun, Ming-

gu (6/2). Anak-anak yang sedang latihan terlihat serius mempelajari tarian. Bagi mereka menari adalah hal yang sangat menyenangkan. “Sudah lima tahun saya bergabung di lembaga ini. Saya lebih memilih menari dalam mengisi hari libur ketimbang jalan-jalan ke mal,” ungkap Riska (13), murid kelas VIII SMPN 7 Pontianak. Menurutnya menari tarian Melayu bukanlah hal yang mudah. Butuh latihan untuk menguasainya. Dinamika serta gerakannya yang begitu cepat dibutuhkan konsentrasi penuh. Awalnya ketika ia bergabung dalam lembaga itu, cukup mengalami kesulitan, gerakannya sedikit kaku. Namun seiringnya berjalan waktu, ia pun mulai menguasai setiap gerakan tarian. Sama halnya dengan Danti (13), yang juga satu di antara murid di lembaga tersebut mengutarakan sengaja memilih menari sebagai kegiatan positif dalam mengisi waktu liburnya. “Kalau jalan ke mal sih sudah sering. Tapi saya pinginnya waktu libur, benar-benar dimanfaatkan dengan baik makanya saya memilih menari,” ujarnya.

Agrowisata Aloe Vera PAK Wali saya ingin buat argowisata Aloe Vera tapi apakah pemkot bisa meminjamkan lahan untuk saya sewa? Setiap tamu yang datang ke tempat usaha saya selalu kepingin lihat kebun lidah buaya sedangkan kebun saya cuman mobil kecil saja bisa masuk. Kalau bapak punya waktu saya ingin bertemu dan membicarakannya lebih lanjut. Sebab lidah buaya khas Kalbar jangan sampai tenggelam di makan waktu. Aaya akan perjuangan untuk Kota Pontianak. 081352082xxx

Silakan ke Aloe Vera Centre PAK sudah sejak lama Aloe Vera ditetapkan sebagai produk unggulan dan sudah ada hampir 30 produk dengan bahan baku lidah buaya tersebut. Kalau soal lahan kita tak punya, tapi karena di Siantan masih banyak lahan tidur, saya sarankan bapak sewa saja dengan yang punya. Jika bapak ingin bahas masalah ini jangan dengan saya pak, tapi pada ahlinya yaitu Pak Aswin kepala dinas atau ibu Hidayati yang kantornya di Aloe Vera Centre. Silahkan saja pak dan saya doakan obsesi bapak terealisir

Riga (14), teman Danti yang bertubuh gempal ini memilih menari karena hobi. Dengan tubuhnya yang lumayan berat itu tidak merasa kesulitan ketika bergerak saat menari. “Awal-awalnya sih ngosngosan juga. Tapi sekarang sudah dapat diatasi,” ujarnya seusai latihan. Menurutnya banyak manfaat yang didapatnya ketika bergabung dalam lembaga itu. Ia merasa lebih banyak teman, sudah bisa menari tarian Melayu dan menumbuhkan jiwa kekompakkan terhadap temannya yang lain. “Mengajarkan anak-anak butuh kesabaran. Mereka mood an orangnya. Jadi pandai-pandai membaca situasi,” ungkap Baharu, pelatih Lembaga Pendidikan Seni Tari. Baharu mengungkapkan tarian Melayu beda dengan tarian Jawa. Ketika membawakan tarian Melayu harus selalu senyum dan dinamika atau gerakannya yang cepat membutuhkan konsentrasi yang tinggi. “Pada dasarnya kita menanamkan sejak dini kepada mereka kecintaan terhadap kebudayaan. Oleh karena itu kami fokus mengajarkan tarian kebudayaan kepada mereka,” papar Dorisa. (mir)

Supadio Diusulkan Jadi Bandara Khusus Militer PONTIANAK, TRIBUN - Gubernur Kalimantan Barat Cornelis mengusulkan Bandar Udara Supadio Pontianak dijadikan pangkalan khusus militer. “Untuk mengantisipasi ancaman dari luar di Laut China Selatan atau negara tetangga,” kata Cornelis, Minggu (6/1). Namun, lanjut dia, kalau ada dana untuk membangun bandara skala internasional. “Kalau ada duit, untuk membangun,” kata dia. Saat ini penerbangan melalui Bandara Supadio Pontianak cukup padat. Ia mencontohkan Garuda Indonesia yang rencananya empat kali penerban-

gan setiap hari. Sedangkan landasan pacu di Bandara Supadio Pontianak terbilang pendek. Sementara Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, sewaktu menjadi Menteri Perhubungan permasalahan Bandara Supadio diharapkan sudah tuntas. Ia akan bertanya ke Menteri Perhubungan Freddy Numberi mengenai kelanjutan pengembangan Supadio. Selain itu, menagih PT Angkasa Pura II untuk membangun landasan pacu. “Dulu sudah diprediksi penumpang Supadio mencapai satu juta orang di tahun 2011, ternyata lebih cepat tercapai,” kata dia. (ant)

Koperasi Tak Gelar RAT PAK wali saya pegawai harian lepas (PHL) Dinas Kebersihan. Saya ada ikut koperasi simpan pinjam di kantor tersebut tapi sudah tiga tahun terakhir tidak ada rapat anggota tahunan. Selain itu bagi hasilnya juga tak ada, apakah itu dibenarkan dalam aturan koperasi atau ada penyimpangan dana koperasi. Selama tiga tahun belakangan ini kami selaku PHL merasa kebingungan sedangkan pejabat setempat seolah-olah tidak mau membantu dan lepas tangan. 081256337xxx

Honorer Belum Diangkat PAK bagaimana kalau sudah lama honor tapi sampai sekarang belum diangkat jadi PNS. Selain itu tidak pernah ditinjau oleh dinas karena sekolah kami di kampung. 082148485xxx

Saya Minta Ditangani Kadis

Tak Mesti dari Honorer

TERIMAKASIH atas informasinya. Saya minta kepala dinas kebersihan menanganinya, mudah-mudahan bisa selesai dengan baik. Cuma jangan main tindak sendiri pak, kan bapak bisa usulkan rapat anggota karena kedaulatan koperasi ada di tangan anggota.

Untuk menjadi PNS tidak mesti harus dari honor dan para honor tidak langsung menjadi PNS. Pemerintah dalam penerimaan CPNS perlu memperhatikan para honorer terutama yang memiliki dedikasi terhadap pekerjaan agar tidak membeli kucing dalam karung saat penerimaan CPNS.

CMYK


CMYK

Hotline

SENIN 7 FEBRUARI 2011

A

Tolong, Perjelas Aturan Pemutusan Listrik

YANG terhormat PLN: 1. Apakah pemutusan sambungan listrik sementara dilakukan, apabila pelanggan telat bayar tanpa melihat dari histori pembayaran? 2. Jika ada peraturan baru, tolong dikirimkan via pos atau diantar ke rumah pelanggan yang bersangkutan! 3. Bagaimana dengan tiang listrik yang berdiri tegak di atas lahan milik pribadi? Apa ada peraturan yang menjelaskan tentang adanya hak bagi pihak PLN untuk mendirikan tiang di lahan pribadi? Tolong diperjelas, apabila ada peraturannya! Trims buat Tribun Pontianak dan PLN. 08125672xxx

Ada Di Perjanjian Permohonan PADA dasarnya PLN tak akan melakukan pemutusan sambungan listrik ke rumah pelanggan atau konsumen, meski telat membayar, sepanjang konsumen atau pelanggan beritikad memenuhi kewajiban. Yakni, membayar tagihan rekening listrik. PLN senantiasa memberikan surat pemberitahuan sebelum melakukan eksekusi pemutusan jalur sambungan listrik ke rumah pelanggan. Semua aturan mengenai prosedur yang berlaku, tercantum di perjanjian yang ada di formulir permohonan yang ditandatangani calon pelanggan atau konsumen. Mengenai peraturan baru, PLN masih mengacu yang tercantum dalam formilir permohonan.

Syarat Pindah Kuliah MAU tanya nih Tribun. Apa syarat-syaratnya, apabila pindah ke perguruan tinggi lain, tapi fakultas dan jurusannya sama? Apa diperbolehkan? Terimakasih. 082157742xxx

Ajukan Permohonan Ke BAAK BOLEH, karena setiap mahasiswa pasti memiliki alasan tertentu. Di antaranya mengikuti orangtua yang pindah dinas keluar daerah. Langkah pertama, mengajukan surat permohonan yang ditandatangani orangtua dan mahasiswa bersangkutan, serta menyebutkan alasan kepindahan, termasuk perguruan tinggi yang dituju. Ada pun syarat umum pengajuan pindah perguruan tinggi, sebagai berikut: Mengajukan surat permohonan yang ditandatangani orangtua atau wali dan mahasiswa Mahasiswa tersebut minimal telah melewati dua semester KTM dan daftar nilai atau transkip mahasiswa. Universitas Tanjungpura juga dapat menerima mahasiswa pindahan dari perguruan tinggi negeri lain. Khusus pindahan mahasiswa dari

perguruan tinggi swasta, harus dari luar Kalbar dan harus dari program studi sama akreditasinya. Selain itu mahasiswa harus mengikuti kegiatan belajar, minimal dua semester dan memiliki IPK 2,75, jumlah SKS minimal 40 tertuang dalam transkip yang dibuktikan tandatangan Pembantu Rektor I atau pejabat yang ditunjuk. Mahasiswa itu yang bersangkutan tidak sedang dalam terkena sanksi administratif, atau akademik yang dibuktikan surat keterangan rektor atau pejabat yang ditunjuk dari perguruan tinggi asal. Terimakasih.

Drs Amir Dahlan Kepala BAAK Untan Pontianak

Cara Jadi Pangkalan LPG 3 Kg BUN, mau nanya nih. Bagaimana syarat-syarat mengajukan permohonan menjadi pangkalan LPG 3 kg di wilayah Sungai Ambawang? Sekian dulu, ya terimakasih. 081257342xxx

Ishak Hasan SH Humas PLN Cabang Pontianak

Adakah VoA Supadio HY TRIBUN, mau tanya, apakah layanan keimigrasian untuk visa on arrival (VoA) tersedia di Bandara Supadio Pontianak? Pertanyaan kedua, jika sudah apply VoA dari Indonesia Embassy, apa bisa langsung ke Pontianak tanpa transit di Jakarta?Terimakasih atas infonya, Bun. 081256353xxx

Sejak Tahun Lalu ADA, visa on arrival (VoA) merupakan visa yang bisa diambil saat kedatangan di suatu kota. Saat ini Bandara Supadio Pontianak sudah memiliki fasilitas tersebut sejak tahun lalu. Namun, VoA hanya diperuntukan wisata. Untuk mendapatkan fasilitas tersebut, ada beberapa syarat umum yang harus dipenuhi, yakni: Paspor minimal 6 bulan Pemohon tidak termasuk daftar cekal Tidak berasal dari negara yang tergabung daftar cekal Membayar visa ke loket BRI di Supadio Saat ini sudah ada 65 negara

yang menjadi subjek VoA, baik di Asia, Eropa dan lainnya. Dalam data yang dimiliki Keimigrasian Pontianak bulan lalu, Pontianak menjadi daerah tujuan yang banyak mendapatkan kunjungan dari China, Amerika Serikat, Kanada dan Taiwan. Adapun biaya VoA 25 dolar AS per 30 hari. Apabila overstay, maka akan didenda 20 dolar AS per hari. Jika bermasalah, atau melarikan diri, akan dideportasi dan di-blacklist.Terimakasih

H Bahrul SH Kasi Informasi dan Sarana Komunikasi Kantor Keimigrasian Pontianak

Tragedi Cikeusik Aib Pemerintah

ksi massa di Cikeusik Kabupaten Pandeglang, Banten, Minggu (6/2) pagi, mencuatkan keprihatinan mendalam bagi bangsa Indonesia. Tindakan seribuan warga Cibaliung, Cikeusik Pandeglang dan Malingpung Lebak terhadap jamaah Ahmadiyah Cikeusik, telah merenggut tiga nyawa dan lima lainnya luka berat. Apa pun dalihnya, kekerasan massa seperti ini menodai hukum formil maupun etika budaya bangsa. Sikap dan tindakan anarkis, tak dapat dibenarkan di negeri bersendikan hukum Indonesia. Tak setitik pun justifikasi pembenar secara religius, atas aksi kekerasan demi kebenaran haq. Islam agama Rahmatan lil al-Amin. Rasulullah tak pernah memberi teladan menyerang kelompok lain atas nama agama. Nabi Besar Muhammad SAW, bahkan perlu berhenti sejenak dalam perjalanan, hanya untuk memberi penghormatan ketika berpapasan dengan jenazah orang Yahudi yang diusung. Mengapa kita mudah tersinggung, marah, bahkan melakukan kekerasan hingga membunuh jamaah yang keyakinannya tak sama dengan kita? Tuluskah kita sebagai umat mengamalkan Ajaran Islam yang diwahyukan Allah SWT melalui Nabi Muhammad? Jika sungguh-sungguh umat mukmin, tak mudah hanyut dalam bisikan emosi. Sebaliknya, semakin tawadhu, demi membantu orang lain yang sesat untuk menemukan jalan benar. Kekerasan massa di Cikeusik, bukan pertama di negeri ini. Sejak negeri kita merdeka konflik telah ada, dan menjamur hingga kini. Kita pun tahu, mazhab Ahmadiyah menyimpang dari ajaran Islam ahlus-sunnah wal-jamaah. Di mana, Alquran dan haditst sebagai basis semua aqidah dan hukum-hukum, serta mempercayai Nabi Muhammad SAW sebagai nabi terakhir. Kendati tahun 1953 Ahmadiyah diizinkan beroperasi sebagai organisasi berbadan hukum di Tanah Air, yakni melalui SK Menteri Kehakiman RI No JA 5/23/13, sejak 9 Juni 2008, Menteri Agama, Mendagri dan Jaksa Agung atas nama pemerintah, mengeluarkan Surat Keputusan Bersama (SKB). Yakni, SKB Nomor 3 Tahun 2008 dan Nomor 199 Tahun 2008, tentang Peringatan dan Perintah kepada penganut, anggota dan atau anggota pengurus Jemaat Ahmadiyah Indonesia dan warga masyarakat. SKB yang memerintahkan penganut Ahmadiyah menghentikan kegiatan yang bertentangan Ajaran Islam. Yang patut kita sesalkan dan gugat, tugas dan fungsi Kejaksaan sebagai pengawas aliran kepercayaan masyarakat. Berpijak Pasal 30 Ayat (3) UU Nomor 16 Tahun 2004, Kejaksaan mendapat amanah di bidang ketertiban dan ketenteraman umum. Antara lain, mengawasi aliran kepercayaan. Bagaimana pula peran dan fungsi Badan Koordinasi Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat? Tragedi Cikeusik menjadi bukti atas disfungsionalnya peranan Kejaksaan dan badan koordinasi ini. Ancaman besar bangsa, apabila pemerintah tak mampu mengelola intrumen negara, khususnya di bidang agama dan kepercayaan. Masih segar ingatan kita, kekerasan terhadap jamaah Ahmadiyah di Nusa Tenggara Barat, juga mengklaim atas nama agama. Kekerasan serupa bahkan dialami jemaat HKBP Pondok Timur Indah Bekasi. Sampai kapan sesama anak bangsa saling bentrok dan saling bunuh? Tugas negara untuk tegas, dan bukannya menggunakan sebagai komoditas politik. Logisnya, konflik agama mudah diselesaikan, jika tanpa latar politik. Serahkan ahlinya. Biarkan kaum ulama dan pemuka agama menyelesaikan melalui musyawarah mufakat. Kecaman hingga kutukan pemerintah terhadap aksi anarkis di Cikeusik, tak punya makna apapun tanpa tindakan tegas dan konkret. Sejatinya, meletusnya bentrokan di Cikeusik, “buah karya� pemerintah sendiri yang tak tegas, dan minimnya penghormatan terhadap hak asasi anak bangsa. Tak cukup Polri menindak tegas para tersangka pembunuh di Cikeusik. Kekerasan mudah diselesaikan melalui hukum formil. Namun, yang lebih penting good will dan tindakan nyata pemerintah terhadap Ahmadiyah serta milisi sipil yang cenderung menggunakan dalih agama untuk anarkis. Ujian pemerintah berani tegas di bidang agama! (*)

Kehilangan STNK KEPADA pembaca Tribun Pontianak yang menemukan STNK sepeda motor Suzuki Titan, dengan Nopol KB 2056 CU agar dapat menghubungi nomor ini, akan ada imbalan yang sepantasnya, terimakasih. 08565067031 SEMOGA saudara kita yang menemukan STNK sobat, segera menghubungi Anda. Terimakasih, salam keluarga.

Tukar Bonus Majalah MET siang Tribun. Terimakasih ya telah memberikan bonus majalah setiap bulan, bangga saya bisa menjadi pelannganmu. Tapi, bisa gak saya tukar majalah yang lain? Sebelumnya saya dapat tabloid rumah, pingin majalah nova atau saji. 085822788xxx SIANG juga sobat. Terimakasih apresiasinya. Silakan sobat menghubungi Bagian Sirkulasi di kantor pusat Tribun di Jl Sungai Raya Dalam 24A Kubu Raya di bagian langganan, atau langsung ke Manager Sirkulasi Bpk Nursomsi setiap hari kerja. Silakan telepon dulu di nomor 0561-7910123 atau 081345093535. Para prinsipnya, Tribun melayani para pembaca, semoga keinginan sobat segera bisa terpenuhi. Terimakasih, salam keluarga.

Jadwal Kapal Laut

Maaf, Sementara Tak Ada MAAF, untuk sementara tidak ada pengajuan baru menjadi pangkalan tabung gas LPG 3 kg, kecuali jika sebelumnya telah menjadi pangkalan resmi minyak tanah bersubsidi yang diubah statusnya menjadi pangkalan resmi tabung gas LPG 3 kg. Perubahan status pangkalan resmi minyak tanah bersubsidi, pemilik harus mengajukan

PLN pun senantiansa melakukan sosialisasi dan mempublikasikannya kepada masyarakat melalui selebaran di setiap loket PLN , serta melalui media massa. Termasuk pengelolaan pembayaran rekening listrik yang bisa dilakukan melalui sistem Payment Point Online Bank (PPOB). Mengenai keberadaan tiang listrik di lahan pribadi, sebelumnya PLN pasti berkoordinasi dengan lurah dan RT setempat, lalu kepada pemilik lahan. Namun, jika ada keluhan, pemilik bisa mendatangi kantor PLN terdekat,. Oleh karena tujuan PLN mendirikan tiang tersebut untuk kepentingan bersama. Terimakasih.

11

permohonan dengan melampirkan perizinan yang lama. Di antaranya SIUP, SITU dan perjanjian kontrak yang semuanya atas persetujuan Pertamina Pontianak. Terimakasih

Valino Sales Representative (SR) LPG Pertamina region VI Pontianak

VOA - Loket visa on arrival (VoA) di bandara siap melayani masyarakat. NET

CMYK

HAI TRIBUN, saya minta bantuannya bolehkan? Tolong, dong dimuat jadwal kapal laut dari perusahaan Pelni dan Prima Vista. Karena tiket pesawat semakin mahal, terimakasih ya Tribun. Semoga makin jaya. 085245263xxx AMIN, boleh. Tetapi, sabar dulu ya, sobat. Tribun buat dulu kerjasama dengan instansi terkait, khususnya layanan informasi jadwal kapal berikut tarifnya. Jika semua lancar, dalam waktu dekat, informasi perjalanan jalur laut bisa sobat nikmati secara intens di Tribun. Terimakasih, salam keluarga.


CMYK

12

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Disdik Imbau Pengusaha Hiburan ■ Batasi Pengunjung Jelang Ujian Nasional LANDAK, TRIBUN - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Landak, Aspansius, mengimbau seluruh pengusaha hiburan seperti play station, warnet, maupun fun station di Kabupaten Landak, untuk memberikan pembatasan kepada pengunjung yang berusia sekolah jelang Ujian Nasional (UN) maupun Ujian Sekolah (US). “Kita imbaulah agar segala kegiatan yang dapat mengganggu konsentrasi belajar anak-anak sekolah agar dibatasi, jelang UN ini,” kata Aspansius, belum lama ini. Dia menyatakan, UN sudah sangat dekat, dan menjadi tanggungjawab semua elemen tak terkecuali pengusaha hiburan untuk menjaga anak-anak ini dapat lulus memuaskan. “Ini demi masa depan para siswa yang akan ikut UN. Kita tak bisa secara langsung membatasi mereka, nanti dianggap arogan,” tandasnya. Ujian Nasional 2011, jelas Aspansius, hanya dilakukan sekali saja. Jika siswa tidak lulus maka harus mengulang

BAHAYA Sebuh mobil melintas dengan kecepatan tinggi di samping lubang jalan di atas jembatan pendek Desa Sungai Burung, Kecamatan Segedong, Mempawah, Minggu (6/2). Warga sekitar memberi plang tanda bahaya di depan lubang tersebut.

Ini demi masa depan para siswa yang akan ikut UN. Kita tak bisa secara langsung membatasi mereka, nanti dianggap arogan. ASPANSIUS TRIBUN/DNG

Kepala Dinas Pendidikan Landak

satu tahun ajaran, atau bisa mengikuti program kejar paket A, B, atau C. Orangtua, sambungnya, yang paling berperan agar mengawasi anaknya agar memanfaatkan waktu untuk belajar jelang UN. “Bila anak, sampai jam sembilan malam tak pulang ke rumah, orangtua seharusnya tahu di mana keberadaan anaknya,” ujar Aspansius. Tentunya, ia berharap, pemilik warnet, play station, dan fun station, ikur mengingatkan anak usia sekolah yang bermain sampai larut malam. “Inti pendidikan, sebenarnya dalam lingkup keluarga. Kalau kita ini hanya institusi,

Peran Orangtua TRIBUN PONTIANAK/ JAMADIN

Warga Sungai Burung Resah ■ Lubang Jalan Kerap Makan Korban MEMPAWAH, TRIBUN - Lubang jalan di atas jembatan pendek Desa Sungai Burung, Kecamatan Segedong, Mempawah, yang menghubungkan antarkota/kabupaten saat ini dalam kondisi rusak berlubang. Hal ini menyebabkan warga resah karena lubang di jalan provinsi tersebut kerap menimbulkan korban kecelakaan. sejauh ini belum ada tindakan dari Pemrov Kalbar untuk memperbaikinya. “Sudah banyak terjadi kecelakaan. Bahkan dua minggu lalu ada yang tewas di sini. Waktu itu kejadiannya malam. Kami sekampung panik,” kata Jamaludin, warga sekitar, Minggu (6/2). Dia berharap pemerintah segera memperbaiki lubang jalan di depan Masjid ami Fastabiqul Khairat tersebut. Karena korban laka lantas terus saja berjatuhan. “Yang paling sering tabrakan adalah motor metik karena bannya kecil. Saat mengelak lubang, dari arah lawan ada kendaraan melaju, nah ter-

jadilah tabrakan,” jelasnya. Untuk menghindari kecelakaan, Jamaludin dan warga memberi plang tanda bahaya dan lampu di depan lubang jembatan, agar pengguna jalan lebih hati-hati. Dia menduga lubang tersebut akibat tidak keseimbangan kekuatan jembatan. Karena disebelah kiri dari arah Pontianak-Sambas, pondasinya kayu belian, sedangkan sebelah kanan besi. “Setiap malam kita pasang lampu dan bendera sebagai tanda. Agar dari kejauhan sudah nampak, penegendara pun jadi tambah berhati hati,” jelasnya lagi. Hal serupa dikatakan Mat Ali, warga sekitar. Sejak adanya lubang tersebut, warga sekitar menjadi resah. “Jalan ini jalur antar kota, kendaraan pasti melaju. Kalau menabrak ruamh warga, bagaimana ?. Seharusnya pemerintah tanggap. Inikan dilalui semua orang, termasuk pejabat,” jelasnya.

Desak Pemrov Sementara itu, Ketua Fraksi Golkar, Awang Sofian Rozali, mendesak Pemrov Kalbar segera mengambil sikap dengan keluhan warga tersebut. Dalam waktu dekat ia akan segera mengkonfirmasi masalah ini ke Dinas PU Kalbar, mendesak untuk segera diperbaiki. “Terutama kepada UPJJ wilayah I Kalbar. Jalan tersebut harus segera diperbaiki, karena membahayakan sekaligus menghambat kelancaran berlalu lintas,” kata Awang. Menurutnya, dengan lubang di jalan raya tersebut, tidak hanya membahayakan pengendara roda dua, tapi juga roda empat, maupun roda enam yang melintas. “Sebelum jatuh korban lebih banyak, sebaiknya segera diperbaiki. Apa lagi sudah ada korban jiwa,” tandasnya. Seharusnya Pemkab Pontianak, lanjutnya, memberi laporan, sehingga keluhan ini segera diatasi Pemrov Kalbar,” imbuh Sofian. (din)

KETUA Dewan Pendidikan Landak, V Syadinal, menyatakan bahwa peran orangtualah yang harus dioptimalkan bagi mendorong anak untuk belajar menghadapi UN. “Tapi itulah, terkadang orangtua tidak tahu kemana anaknya pergi. Maklumlah, banyak remaja sekarang yang tak patuh lagi kepada orang tua maupun guru,” ujar V Syadinal. Namun, hal tersebut, lanjut dia, jangan membuat orangtua dan masyarakat putus asa. Bagaimanapun, anak-anak adalah masadepan bangsa. “Orangtua harus selalu mengingatkan anak, dengan pendekatan baik anak pasti menurut,” ujar Syadinal.

Selain itu, ia meminta agar pemilik usah warnet maupun tempat hiburan lain untuk melakukan pembatasan. Remaja usia sekolah, sudah sepntasnya, untuk diingatkan oleh pemilik usaha. Ketua Dewan Pendidikan Landak, menyatakan, bila perlu sepekan jelang UN, anak sekolah tak diperkenankan masuk di warnet, playstation, dan funstation. “Jadi dari sepekan sebelum UN, siswa bisa benar-benar konsentrasi belajar. Kalau bermain internet, kapanpun bisa, sementara ujian nasional hanya 3 hari, saya harap siswa juga bisa menahadiri,” pungkas Syaddinal. (dng)

Perlu Refresing JELANG Ujian Nasional (UN), ketegangan siswa dan orangtua biasanya memuncak. Bukan hanya mereka, bimbingan belajar juga merasakan hal serupa. Pasalnya, mereka ikut bertanggung jawab terhadap hasil yang akan diperoleh. Untuk menghindari ketegangan dan stres jelang ujian. Pertama, persiapkan ujian jauh hari sebelum hari H. Misalnya satu semester sebelumnya sering latihan soal dan mengikuti bimbel atau pemadatan materi. Itu dilakukan agar siswa terbiasa mengerjakan soal sulit. Selanjutnya berikan rutinitas pola hidup sesuai jadwal harian. Belajar harus menjadi

CMYK

porsi besar dari sekadar bermain dengan teman atau menghabiskan waktu yang tidak jelas. Ini perlu dilakukan untuk menanamkan rasa tanggung jawab terhadap penggunaan waktu secara efektif dan efisien. Juga lebih banyak beribadah dan berserah diri agar mendapat ketenangan psikologis. Sehari jelang UN, beri kesempatan anak-anak rileks dan refreshing. Itu untuk memberikan penyegaran pada otak. Beri kesempatan anak jalan-jalan atau nonton ke bioskop agar anak bisa mengalihkan perhatiannya dari UN, sehingga ketegangan tidak terus menghantui. (primagama)

hanya bisa lakukan pendekatan persuasif,” ujar Aspansius. Untuk itu, Kadisdik berharap, baik orangtua maupun lingkungan, untuk menjaga dan memberikan suasana kondusif bagi konsentrasi belajar siswa. Dalam pantauan Tribun, lokasi hiburan seperti play station, maupun warnet menjadi tempat para remaja usia sekolah berkumpul. Terkadang masih terdapat anak-anak yang bermain sampai larut malam. Tidak Ketagihan Pemilik sentra permainan Fun Station, Budi, menjelaskan, usahanya ini berjalan sesuai izin yang dikeluarkan Pemkab Landak. Berbeda dengan usaha lain, funstation, terangnya lebih kepada hiburan keluarga yang tidak membuat ketagihan remaja. “Kalau usaha lain saya tak berani komentar, tapi fun station ini lebih pada permainan kecerdasan. Saya pastikan tidak ada unsur ketangkasan yang berbau judi,” tukas Budi.

Ia menyatakan, tak bisa melarang warga untuk mengunjungi fun station, karena usahanya telah sesuai izin dan memiliki batas waktu kunjung, yakni mulai 08:00 pagi sampai 22:00 WIB malam. “Sebenarnya kalau tentang ujian nasional, orangtualah yang berperan mengawasi. Anak hanya ikut saja arahan orangtua,” tutur budi. Usaha Fun Station, kata dia, merupakan hiburan keluarga. Anak yang datang kebanyakannya memang dibawa oleh orang tua mereka. “Lagi pula, kalau hari biasa, tidak terlalu ramai, hanya malam minggu atau hari minggu. Bila disini, remaja lebih terarah permainannya, dari pada kumpul di tempat yang tak jelas,” ujarnya. Budi sendiri, mengaku tak segan untuk menegur anak yang terus main, jika usaha itu akan tutup pada malam hari. Ia meyakinkan Fun Station, bukanlah permainan yang mengganggu konsentrasi belajar siswa, karena memiliki batasan yang jelas, hanya hiburan keluarga, dan tak membuat ketagihan. (dng)


CMYK

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Tambah Pos Perbatasan

LANGKA Pengguna jalan melintas di kawasan SPBU Bunut, Kecamatan Kapuas, Sanggau, Minggu (6/2). Semenjak awal tahun 2011 bahan bakar minyak (BBM) khususnya premium dan solar mulai langka.

TRIBUN/ALI

Danrem: Tak Ada Eksodus Warga SINTANG, TRIBUN - Danrem ABW/121, Sintang, Kolonel Toto Rinanto mengatakan, sudah mendapatkan intruksi dari pimpinan TNI AD untuk menyiapkan titik koordinat pembangunan pos di perbatasan Indonesia Malaysia. “Saat ini sudah ada 31 pos di perbatasan. Namun pimpinan TNI memberikan intruksi kepada kami untuk mencari titik koordinat untuk pembangunan pos di perbatasan. Jadi kalau memang perlu penambahan pos, tinggal didirikan saja. Adapun pasukan yang akan mengisi berasal dari luar Kalbar,” ungkap Toto, belum lama ini. Pernyataan tersebut menyusul adanya pemberitaan, banyak masyarakat perbatasan Indonesia yang melakukan eksodus (perpindahan kewarganegaraan besar-besaran) ke

Kalaupun ada, itu hanya karena perkawinan dan ikatan pekerjaan. Kalau seperti itu kan sudah biasa. KOLONEL TOTO RINANTO Danrem ABW/121 Sintang

Malaysia, beberapa waktu lalu. Kendati menurut Danrem kabar tersebut tidak benar. “Saya sudah turun bersama Pangdam ke beberapa wilayah perbatasan untuk memastikan kabar tersebut, dan ternyata itu tidak benar,” kata Toto. Menurut Danrem, pihaknya juga telah menelusuri pospos lintas batas yang ada di Nanga Badau dan Puring Kencana untuk menemui sejumlah tokoh masyarakatnya, ternyata tidak ada masyarakat yang pindah kewarganegaraan.

Kurang Perhatian KETUA Forum Kajian Percepatan Pemekaran Pembangunan Wilayah Timur Kalbar (FP3K) Syech Mukarrom mengatakan, sejatinya masyarakat yang ada di perbatasan tetap memiliki rasa nasionalisme terhadap Indonesia. Kata dia, persoalan yang membelit masyarakat setempat dilebih dikarenakan kebijakan pemerintah yang tidak berpihak kepada masyarakat. “Perbatasan inikan merupakan garda terdepan negara, namun kenyataan yang terjadi justru berbeda. Masyarakat di sana belum mendapat perhatian yang serius dari pemerintah, terutama masalah peraturan Menteri Perdagangan No 44 tahun 2009,” katanya. Dalam permen tersebut, pemerintah membatasi peredaran barang ekspor produk dari luar negeri yang masuk ke Indonesia. Padahal masyara-

Ignasius Juan

13

kat perbatasan selama ini menggantungkan hidupnya dari sana. “Kalau sampai itu diberlakukan, dampaknya akan luar biasa bagi mereka, karena mereka akan kesulitan mencari makan, nah akibat faktor inilah mereka kecewa dengan pemerintah,” katanya. Kekecewaan yang lain adalah, masyarakat di wilayah perbatasan, merasa kurang mendapat perhatian, terutama masalah insfrastruktur yang selama ini masih sangat jauh dari harapan. Padahal itu menjadi kunci utama bagi masyarakat untuk mengembangkan perekonomianya. “jika perhatian pemerintah ada,tidak ada permasalahan yang rumit ini. Gejolak tersebut muncul karena adanya kesenjangan. Sejatinya mereka tetap cinta Indonesia meskipun mereka mencari makannya di Malaysia,” ujarnya. (ali)

“Kalaupun ada, itu hanya karena perkawinan, dan ikatan pekerjaan. Kalau seperti itukan sudah biasa,” katanya. Danrem menegaskan, sebelumnya memang ada bargaining dari masyarakat setempat kepada pemerintah pusat, mereka mengancam akan pindah kewarganegaraan ke Malaysia karena masalah insfrastruktur yang tak kunjung mendapat perhatian. “Tapi kalau yang eksodus atau pindah kewarganegaraan besar-besaran itu tidak benar, mereka tetap sebagai warga negara Indonesia,” katanya. Seperti yang pernah dikabarkan, warga yang tinggal di perbatasan, khususnya warga yang berasal dari Dusun Gun Jemak, Desa Suruh Tembawang, Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau, lebih memilih berpindah menjadi warga Negara Malaysia. Perpindahan itu terdata secara berangsur-angsur, sejak tahun 1980 hingga 2011 dan telah mencapai 61 jiwa. Jumlah tersebut diprediksi akan semakin bertambah jika wilayah perbatasan kurang mendapat perhatian. Isu perpindahan kewarganegaraan juga terjadi di Kampung Nanga Badau, Kapuas Hulu. Persoalan sama persis, masyarakat di sana merasa kurang mendapat perhatian pemerintah. Insfrastruktur jalan Badau banyak rusak, selain itu pasar dan pusat perdagangan belum tertata baik. Begitupula infrastruktur kesehatan dan pendidikan. (ali)

TRIBUN PONTIANAK/ MARLEN SITINJAK

Sopir Kesulitan Dapat BBM SANGGAU, TRIBUN- Ratusan sopir kendaraan pribadi dan angkutan mengaku kesulitan mendapatkan Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU khususnya yang berada di Kota Sanggau dan sekitarnya. Hal itu terjadi lantaran SPBU tidak memiliki stok BBM yang mencukupi. “Ini sudah terjadi berbulan-bulan, SPBU yang ada di sini sering tutup awal. Terkadang kita sudah ikut mengantre namun tidak mendapat bahan bakar,” kata Bujang (38), sopir truk ekspedisi Pontianak-Sintang, Minggu (6/2). Bujang mengaku kesal lantaran kondisi di SPBU berbanding terbalik dengan kondisi di setiap kios pengecer BBM yang menjamur di Kota Sanggau. Dikatakannya, sekalipun SPBU kosong ternyata bahan bakar di kios pengecer masih tersedia dalam jumlah yang cukup. “Aneh memang. Biasanya SPBU sudah tutup menjelang tengah hari, sementara pengecer bisa jualan sampai pada malam hari. Bahan bakarnya sepertinya tidak habis-habis. Kita berharap agar kondisi ini segera dapat diatasi,” harap Bujang. Hal senada juga disampaikan Erni (29), pengendara kendaraan roda dua. Erni mengaku kesal dengan kondisi yang terjadi di beberapa SPBU khususnya di Kota Sanggau. Dikatakannya dalam beberapa minggu terakhir ia hanya bisa mengisi bahan bakar di pengecer lantaran SPBU sering kehabisan BBM. “Saya heran, kenapa SPBU bisa kosong semen-

Pantauan Tribun, SPBU Bunut tampak sudah ditutup sekitar pukul 12.00 WIB. Di kawasan kantor SPBU hanya ada penjaga yang hanya bisa duduk seraya menunggu datangnya mobil tangki BBM. “Kita hanya mendapat dua tangki setiap hari. Satu tangki kapasitas 12 ribu liter premium dan satu tangki kapasitas delapan ribu liter solar. Jumlah itu habis dalam beberapa jam,” kata seorang penjaga yang mengatakan SPBU sudah ditutup sejak pukul 10.00 WIB. (mrl)

Batasi Izin Pengecer ANGGOTA Komisi C DPRD SPBU. Namun BBM itu habis Sanggau, Khironoto ST prihalebih cepat untuk kepentingan tin dengan kondisi ini. Dia mepemilik kios. Saat ini sudah minta pihak terkait segera menlucu, SPBU tutup sementara gambil langkah cepat. “Kondikios di sampingnya leluasa si ini tidak bisa dibiarkan berlamenjual BBM,” kata Aki. ma-lama. Harus ada langkah Ketua Fraksi Demokrat ini yang ditempuh demi pelayanjuga meminta agar Dinas melaTRIBUN/ALI an kepada masyarakat,” kata kukan kontrol rutin tentang perKhironoto ijinan kios. Aki meminta agar perAki, sapaan akrab Khironoto. Sebagai satu masukan, Aki memin- ijinan kios dibatasi oleh pemerintah. “Kita ta Dinas terkait di SKPD Kabupaten bisa melihat realitanya, kios bensin sudah Sanggau untuk melakukan pemerik- menjamur di kota ini. Apakah kios itu ada saan langsung ke lapangan terkait ke- ijin atau tidak, kita tidak tahu,” kata Aki. beradaan kios-kios di Sanggau. DikaDijelaskan Aki, jika kondisi tersebut takannya, keberadaan kios di Kabupat- berlangsung terlalu lama dikhawatirkan en Sanggau sudah terlalu banyak hing- masyarakat tidak bisa lagi menikmati ga berpengaruh besar terhadap ket- subsidi BBM. “Kalau begini terus, beersediaan BBM di SPBU. “Pada dasarn- rarti yang menikmati subsidi hanya ya pertamina sudah mensuplai BBM ke golongan tertentu saja,” tandas Aki. (mrl)

Aktivasi Indra Keenam Super Cepat

Wakil Bupati Sintang

TRIBUN/ALI

Kunjungi Masyarakat TIDAK sedikit orang ketika sudah menjadi pemimpin lupa dengan janjinya saat kampanye, sehingga mereka enggan mendatangi masyarakat, terutama di daerah-daerah pedalaman. Ternyata hal tersebut tidak berlaku bagi Wakil Bupati Sintang Ignasius Juan, pasalnya mantan kepala dinas ini selalu menyempatkan diri datang ke kecamatan pedalaman untuk menemui masyarakat. “Saya ingin menepis anggapan masyarakat yang selama ini menganggap pimpinan enggan datang kekampung. Buktinya sampai saat ini saya datang ke kampung-kampung untuk menemui mereka,” kata Juan di kediamannya, baru-baru ini. Dia mengatakan, sejak menjabat sebagai wakil bupati, dia selalu memenuhi undangan masyarakat, meskipun lokasinya cukup jauh. “Bahkan kadang saya sampai nginap, kemarin saya baru

tara semua pengecer di kota ini memiliki banyak stok. Biar bagaimana pun, kita lebih yakin mengisi bensin di SPBU,” kata Erni. Kekesalan Erni semakin menjadi lantaran harga eceran dalam beberapa hari terakhir cendrung mengalami peningkatan beragam. “Kalau SPBU normal, harga di kios tetap lima ribu. Sekarang sudah bermacam-macam. Ada yang menjual lima ribu, enam ribu bahkan sampai tujuh ribu,” kata Erni.

juga datang dari daerah pedalaman sampai tiga hari,” katanya. Pada Sabtu kemarin, Ignasius berencana kembali memenuhi undangan masyarakat. Bahkan saat itu ia rela menggunakan sepeda motor dengan beberapa pengawalnya. “Kalau pakai motor lebih enak aja, bisa masuk-masuk daerah yang sulit dijangkau,” kata dia. Semenjak dilantik, Ignasius jarang di kantor, lebih banyak menghabiskan waktunya di tengah-tenha masyarakt. Dia pasrah jika ada pihak yang mempunyai pandangan lain terhadap kunjungan kerjanya itu. (ali)

PEGASUS Parfum

MENJUAL PARFUM ISI ULANG BERKWALITAS DENGAN HARGA MURAH Keuntungan beli Parfum di Pegasus

1. Pegasus Parfum hanya menjual Parfum yang Berkwalitas 2. Harga Parfumnya Termurah diPontianak 3. Harga botol Parfumnya Termurah di Pontianak 4. Semua Jenis botol Parfum yang di jual Bergaransi 5. Konsumen mendapatkan Kupon yang bisa ditukar dengan Parfum 6. Racikan Parfum sesuai dengan Keinginan Konsumen 7. Takaran Racikan Parfumnya Pasti Pas 8. Jenis Pafumnya Bervariasi (400 Parfum) 9. Dapatkan Parfum Gratis untuk 100 Pembeli Pertama

Jl. Imam Bonjol Komplek UNTAN No.P-10 (Di Samping Lesehan Pegasus) Jl. Gusti Hamzah (Pancasila) No.6 Pontianak - Kalbar

CMYK

BANYAK orang tidak menyadari bahwa di dalam tubuhnya terdapat potensi alamiah dahsyat yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kepekaan intuisi/batin, menarik segudang kesuksesan, meraih ketenangan jiwa, mempengaruhi orang lain, menemukan ide-ide brilian, menyembuhkan penyakit, memaksimalkan kesehatan dll. Potensi dahsyat ini biasa disebut dengan indra keenam atau mata ketiga. Secara fisiologis, indera keenam terletak di tengah batang otak tepatnya di kelenjar pineal, dimana ahli filsafat, fisika dan ilmu pengetahuan alam Francis, Rene Descartes (15961650) menyebutnya sebagai “pusat dari jiwa” atau penghubung tubuh dengan alam pikiran yang lebih dalam. Begitupun ilmuwan seperti Dr. J.B. Rhine (1940) dari Duke University mengatakan bahwa ada bagian otak yang membuat manusia memiliki kemampuan luar biasa. Namun untuk membuka dan mengaktifkan potensi luar biasa ini tidaklah mudah, bahkan banyak yang frustasi atau gagal dan mengira bahwa mata ketiga mustahil untuk dibangkitkan. Kini indera keenam atau mata ketiga ternyata dapat diaktivasi dengan sangat cepat dan alamiah. Dalam satu hari workshop, anda akan

dilatih teknik khusus untuk membuka indra keenam yang masih tertidur dalam diri, termasuk diajarkan menggunakan dan mengendalikan kekuatan indra keenam yang sudah diaktifkan. Salah satu teknik yang diajarkan di workshop ini adalah relaksasi khusus. Relaksasi adalah salah satu faktor yang mendorong indra keenam terangsang untuk aktif. Relaksasi khusus yang dimaksud adalah efek dari konsentrasi tubuh dan jiwa yang diolah secara rutin sehingga tubuh akan peka terhadap gelombang-gelombang alam indera keenam. Indera keenam atau mata ketiga yang teraktivasi memancarkan radiasi dari pusat energi manusia. Mata ketiga tidak melihat dengan cara yang sama seperti mata fisik, tetapi mata ini juga dapat merasakan cahaya dan panas. Pada saat kita mempunyai firasat, kelenjar pineal ini bergetar

dengan perlahan; ketika kita mempunyai inspirasi atau kilasan pemahaman intuisi, ia bergetar lebih keras. Trainer workshop adalah Ekokaf, konsultan metafisika dibeberapa reality show seperti “Asal Usul”, “Kupas Tuntas”, “Dua Dunia” di Trans7, dan tayangan “Dunia Lain” di TransTV. Dalam workshop ini, trainer akan memandu relaksasi khusus secara sistematis pada seluruh tubuh hingga organ jantung. Teknik ini sangat efektif dan modern dan jarang diajarkan oleh para ahli dan guru manapun. Workshop pengaktifan indra keenam akan dilaksanakan Minggu, 20 Februari 2011 pukul 09.00 sd 17.00 WIB di Hotel Mercure Pontianak. Sehari sebelum workshop, untuk mengenalkan konsep dahsyatnya indera keenam, penyelenggara bekerjasama dengan toko buku Gramedia akan mengadakan talkshow gratis pada Sabtu, 19 Februari 2011 pukul 15.30 WIB di Toko Buku Gramedia Ayani Megamall Pontianak. Informasi & Pendaftaran: 0852 4502 2277 atau 0852 4513 1441. Diskon khusus bagi pendaftar berdua atau lebih dan gratis buku Ekokaf, “Dahsyatnya Indera Keenam” bagi yang memesan tiket workshop di Gramedia. (advertorial)


CMYK

14

Ketapang Region

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Lulusan SMU 15% Kuliah

PNS Hanya Tampung D-4 KETAPANG, TRIBUN - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ketapang, M Mansyur mengimbau kepala sekolah SMU/SMK se-Kabupaten Ketapang, untuk motivasi pelajar kelas tiga agar mau melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Berdasarkan angka partisipasi kasar (APK) yang tercatat di Disdik, dari sekitar 2.000 pelajar SMU/SMK yang lulus per tahunnya, hanya sekitar 15 persen melanjutkan ke perguruan tinggi. “Kurangnya angka pertisipasi tersebut disebabkan beberapa hal. Kemauan pelajar, intelegensi, dan kondisi ekonomi (orangtua) yang kurang mampu,” ujar M Mansyur kepada wartawan, kemarin. Mansyur menegaskan rendahnya kemauan para pelajar lulusan kelas tiga SMU/SMK/ sederajat melanjutkan ke perguruan tinggi, juga disebabkan tidak adanya jurusan yang

Sebagian besar mereka saat ini ada yang kami temui membantu orangtua mereka sebagai nelayan atau pun tani.

MANSYUR TRIBUN/DOK

Kadisdik Ketapang

diinginkan di Ketapang. Juga, karena tingginya biaya kuliah di luar Kabupaten Ketapang. Hingga saat ini, ada tiga institusi pedidikan tinggi di Ketapang, yakni Al Haud, Politeknik Ketapang, dan AMKI. “Kami juga pernah meneliti rendahnya APK, disebabkan jauhnya jarak tempuh Kabupaten Ketapang dengan kota lain di Kalbar. Dan besarnya biaya yang dikeluarkan jika menjangkau daerah per kotaan tersebut,” paparnya. Rendahnya APK Ketapang menjadi penyumbang angka perngangguran tertinggi. Mansyur menuturkan, jika ada pe-

Tepat Sasaran WAKIL Ketua DPRD Ketapang, Jamuhiri Amir menyambut baik rencana Disdik Ketapang, yang bakal memperjuangkan program beasiswa bagi pelajar berprestasi pada 2012. Dia berharap, jika program ini bisa direalisasikan, yang menjadi prioritas penerima beasiswa sebaiknya para pelajar berprestasi dari pedalaman, yang benar-benar tidak mampu dalam hal ekonomi keluarga. “DPRD siap mendorong SKPD untuk menganggarkan beasiswa bagi murid berpres-

tasi yang tidak mampu. Itu wajib dianggarkan karena sesuai dengan visi dan misi bupati,” ujar Jamhuri, kemarin, ditemui di kediamannya. Agar tidak terjadi salah sasaran, menurut Jamhuri, harus dilakukan kontrol yang baik dari semua pihak, terutama sekolah, dan SKPD bersangkutan. “Jika ada penyalahgunaan, atau beasiswa tidak tepat sasaran masyarakat diminta untuk bisa melapor ke DPRD. Kami akan menindaknya,” tegas Jamhuri. (pio)

nerimaan pegawai negeri sipil (PNS), hanya membutuhkan minimal lulusan diploma 4 (D4) ke atas. Jika pun memerlukan pelamar lulusan setingkat SMU, jumlahnya sangat kecil, bahkan tidak ada lagi. Menurut Mansyur, jika pun ada perusahaan di daerah itu menyerap tenaga kerja sederajat SMU, kini jumlahnya sudah sangat kecil. Perusahaan itu tidak mampu menyerap tenaga lulusan SMU/SMK/sederajat yang jumlahnya mencapai 1.700 orang per tahun, dan itu belum termasuk pengangguran lainnya. “Sebagian besar mereka saat ini ada yang kami temui membantu orangtua mereka sebagai nelayan atau pun tani,” ujar Mansyur. Untuk mendorong APK mendatang, Pemkab melalui Disdik akan mengajukan dana beasiswa murid berprestasi untuk melanjutkan ke perguruan tinggi di dalam dan luar Ketapang. Namun program ini baru akan dimulai pada 2012. “Kami saat ini belum menyiapkan dana beasiswa bagi anak-anak yang berprestasi. Ke depan akan kita coba usulkan ke DPRD agar anak-anak berperstasi itu bisa melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi dengan beasiswa,” ujarnya. (pio)

FKUB: Jaga Kerukunan Umat Jelang Hari Besar Keagamaan KETAPANG, TRIBUN - Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Ketapang, Habib Azan Khalib imbau seluruh umat beragama menjaga ketertiban dan menjaga kerukunan, selama rangkaian tahun baru Imlek berlangsung. Apalagi, dia mengingatkan, perayaan Cap Go Meh dan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW bertepatan pada hari yang sama, yakni 15 Februari 2011. “Saya harapkan semua umat beragama menjaga kerukunan, dan lebih meningkatkan ketagwaan,” kata Habib Azan Khalib, Minggu (6/2). Habib mengatakan kondisi kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Ketapang saat ini sudah kondusif. Namun diperlukan usaha terus menerus untuk tetap menjaga kebersamaan yang selama ini sudah terbina de-

Umat beragama di Ketapang sudah biasa hidup berdampingan. Mereka sudah lebih bisa memahami keanekaragaman yang ada.

BEWENDY HWA Tokoh Pemuda Tionghoa

ngan baik. “Kerukunan yang ada perlu untuk dijaga terus,” katanya. Tokoh Pemuda Tionghoa, Bewendy Hwa mengatakan hal senada. Hari besar warga Tionghoa berdekatan dengan hari besar umat lainnya, bukan baru kali ini saja terjadi. “Umat beragama di Ketapang sudah biasa hidup berdampingan. Mereka sudah lebih bisa memahami keanekaragaman yang ada,” kata Ahwa. (pio)

TRIBUN PONTIANAK/PIONERSON UCOK

WISUDA - Sebanyak 212 santriwan dan santriwati dari 20 unit Taman Pendidikan Alquran (TPA) se-Kabupaten Ketapang, sedang mengikuti acara wisuda di Gedung Pancasila Ketapang, Minggu (6/2).

212 Santri Jalani Prosesi Wisuda

Ahmad Ingatkan Kekosongan Moral KETAPANG, TRIBUN - Perwakilan Kementerian Agama Kabupaten Ketapang, Ahmad Umar mengingatkan kekosongan moral yang melanda generasi muda, kini sudah di depan mata. Tingginya angka penderita HIV/Aids dan berdirinya sejumlah tempat hiburan malam di Ketapang, dinilai sebagai satu di antara bukti yang bisa dijadikan dasar atas kekosongan moral itu. “Saya mengimbau agar para orangtua bisa meningkatkan pendidikan agama bagi anak mereka. Dengan pembelanjaran agama diharapkan bisa mencegah kekosongan moral,” ujar Ahmad Umar, saat memberikan sambutannya ke-

Pendidikan dan meningkatkan moral bangsa bukan hanya tanggungjawab pemerintah, tetapi juga tanggungjawab semua pihak.

MAT NOOR TRIBUN/RHD

Plt Asisten II Pemkab Ketapang

tika menghadiri acara wisuda santriwan-santriwati se-Kabupaten Ketapang, Minggu (6/2) di Gedung Pancasila. Pantauan Tribun, para santriwan dan santriwati yang mengikuti wisuda tersebut sebanyak 212 orang dari 20 TPA se-Kabupaten Ketapang. Mengutip visi Kementerian Agama, Ahmad mengatakan, moral bangsa harus dikawal, untuk menghindari kekoso-

ngan moral tersebut. “Saya mengimbau seluruh umat beragama untuk meningkatkan ajaran agamanya, dan meningkatkan toleransi antar umat beragama,” tuturnya. Plt Asisten II Sekretaris Daerah Pemkab Ketapang, Mat Noor, mengatakan, sebanyak 32 unit Taman Pendidikan Alquran (TPA) se-Kabupaten Ketapang, diharapkan mampu

mencetak generasi yang Alqurani. “Semua itu tidak bisa lepas dari peran orang tua, sebagai peran yang sangat penting. Mengingat dibentuk sejak masa kanak-kanak, maka orangtua diharapkan bisa mendidik anak mereka dengan baik,” ujar Mat Noor. Dia menuturkan, anak-anak mempunyai daya tangkap tinggi yang, sehingga mampu dimaksimalkan untuk menyerap pelajaran dan pengajaran yang baik sejak dini. “Pendidikan dan meningkatkan moral bangsa bukan hanya tanggungjawab pemerintah, tetapi juga tanggungjawab semua pihak,” kata Mat Noor. (pio)

Desak Audit Keuangan Politeknik

Para Dosen Tak Puas Audiensi KETAPANG, TRIBUN - Dosen dan karyawan Politeknik Ketapang tetap akan meminta gaji mereka dibayar oleh pihak kampus. Pembayaran diharapkan bisa terselesaikan paling lambat Maret 2011 mendatang. Jika tidak, dosen dan karyawan lembaga pendidikan itu mengancam akan lakukan unjuk rasa. Aksi tersebut untuk mendesak dilakukannya audit terhadap kasus pemotongan gaji mereka. “Kami atas nama dosen dan karyawan Kampus Politeknik Ketapang berkomitmen tetap menuntut seluruh gaji kami, dari 2008 hingga 2010 bisa dibayarkan secara utuh. Jika tidak kami akan melanjutkan perjuangan kami hingga lebih jauh,” ujar perwakilan para dosen dan karyawan Politeknik Ketapang, Kosman, didampingi tiga dosen lainnya, Minggu (6/2). Seperti pemberitaan Tribun

CMYK

Kami tidak puas dengan audiensi kemarin, karena hingga kini tidak ada hasil yang nyata terhadap penyelesaian gaji kami yang tidak dibayar.

KOSMAN TRIBUN/PIO

Perwakilan Dosen dan Karyawan Politeknik

sebelumnya, dalam audiensi dengan DPRD, SKPD Pemkab, dan manajemen Politeknik Ketapang, para dosen dan karyawan mengeluhkan pemotongan gaji mereka. Pada 2008 gaji mereka tak dibayar pihak manajemen kampus. Kemudian pada 2009 gaji mereka dipotong 50 persen, Agustus 2010 kembali dipotong sebesar 50 persen tanpa alasan yang jelas. “Kami tidak puas dengan audiensi kemarin, karena hingga kini tidak ada hasil yang nyata terhadap penyelesaian gaji kami yang tidak dibayar,” kata Kosman.

Kosman mewakili para dosen dan karyawan Kampus Politeknik Ketapang mengaku tidak bisa menunggu lama. Sebab diakuinya, gaji tersebut sebagai penopang keperluan rumah tangga mereka. “Bagaimana kami bisa memberikan kualitas pengajaran yang maksimal, jika di sisi lain kami juga harus memikirkan gaji kami yang selalu dipotong,” katanya. Dalam audiensi dimotori DPRD, Rabu (2/2) lalu, pihak manajemen Politeknik mengemukakan bantahan terkait pemotongan gaji. “Gaji tidak kita potong, na-

mun dikurangi 50 persen untuk biaya operasional kampus dan menambah biaya dosen yang melanjutkan S-2 atau pun D-4,” ujar Direktur Politeknik Ketapang, Nurmala, ketika itu. Tapi, Citra Hadi Sandi satu di antara dosen Politeknik yang mendapat kesempatan menempuh program S2 di luar Ketapang, mengaku tidak pernah mendapat tambahan biaya kuliah dari pihak kampus. Sandi menegaskan, selama ia menempuh pendidikan, seluruh biaya murni bersumber dari Direktorat Jendral Perguruan Tinggi, Kementerian Pendidikan Nasional. “Kami tidak ingin dikatakan sebagian biaya pemotongan gaji tersebut disalurkan untuk pendidikan kami. Seluruh dana yang kami terima, saya tegaskan, murni dari Dikti, bukan dari Politeknik Ketapang,” ujar Citra Hadi Sandi kepada wartawan. (pio)


Sambas Region

SENIN 7 FEBRUARI 2011

15

Pasar Pemangkat Terbarkan Bau Dewan-Pedagang Minta Penataan SAMBAS, TRIBUN - Anggota DPRD Sambas, Jonosen, mengungkapkan perlu pembenahan Pasar Pemangkat agar lebih baik serta menarik bagi pembeli. Apalagi selama ini pasar tersebut terkesan kurang diurus, selokan mampet sehingga menebarkan bau yang tak sedap. “Kalau penataan pasarnya bagus, maka ekonomi kerakyatan akan terdorong lebih baik lagi,” ujar Jonosen kepada Tribun, saat meninjau Pasar Pemangkat, Minggu (6/2). Dia menjelaskan saat ini kalau melihat kondisi pasar tidak manusiawi, karena saluran air pembuangan saja tidak lancar dan kecil. “Ditambah lagi Los atau kios kecil berdempetan, jadi harus dibangun lebih bersih, nyaman dan pembeli merasa betah ketika berada di pasar,” katanya.

Los atau kios kecil berdempetan, jadi harus dibangun lebih bersih, nyaman dan pembeli merasa betah ketika berada di pasar. JONOSEN Tak hanya Pasar Pemangkat saja yang perlu ditata dengan baik, pasar-pasar di Kabupaten Sambas yang lainpun perlu penataaan dan akses masuk pasar yang agak luas. “Jangan sampai pembeli banyak membeli di supermarket dan enggan membeli di pasar yang kebanyakan pedagang usaha mikro,” katanya. Jonosen berharap penataan pasar perlu dilakukan dari sekarang, kalau perlu pasar tradisional dengan konsep modern. Di kesempatan terpisah Su-

Minta Bantuan Pusat KEPALA Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sambas H Syaiful Djamil mengungkapkan pihaknya memang berencana merevitalisasi pasar di Kabupaten Sambas termasuk Pemangkat. “Kami sudah rencanakan revitalisasi, bahkan sudah mengajukan proposal ke pusat dan diharapkan anggaran revitalisasi pusat bisa diwujudkan,” ujarnya. Menurutnya jika menggunakan dana APBD Kabupaten Sambas agak sulit. Sebab, belum ada angga-

ran. “Jadi kita berusaha melobi ke pusat dan tentunya butuh dukungan provinsi,” katanya. Ia menjelaskan kalau dana program revitalisasi atau penataan pasar bisa dicairkan, tentu saja pasar akan berubah menjadi lebih nyaman dan bersih. “Kalau belum ada dananya, kami agak kesulitan berbuat sesuatu atau melakukan penataan kembali pasar,” ujarnya. Syaiful berjanji akan berusaha tetap menjadikan pasar di Sambas menjadi pasar yang membuat nyaman pedagang dan pembeli. (shr)

laeman, satu di antara pedagang mengungkapkan saat ini para pembeli agak menurun, bila dibandingkan tahun sebelumnya. “Saya tidak tahu juga apa penyebabnya, tapi kalau pasar ini ditata dengan baik lagi kemungkinan pembelinya akan ramai lagi,” katanya. Ia mengaku kesusahan menghabiskan ikan yang dijualnya. “Kalau dulu bisa laku 20 kilo, sekarang tidak bisa lagi seperti itu,” ujarnya. Senada disampaikan Junaidi, ia mengaku ketika hujan mengguyur maka pasar menjadi tergenang. “Airnya mampet, karena saluran airnya tidak lancar dan dangkal. Maka baunya menyebar kemanamana,” katanya. Dia menjelaskan ditambah lagi pasar yang ia tempati bersama pedagang lainnya, sudah lama dibangun. “Perlu dilakukan perbaikan lagi dan membuat pembeli dan pedagang merasa nyaman ketika berada di sini,” ujarnya. Daniar, satu di antara pedagang juga mengungkapkan kalau hendak dilakukan perbaikan atau penataan pasar, jangan sampai menambah beban baru bagi pedagang lama. “Kita berharap tidak ada lagi biaya tambahan dan mengharapkan yang membangunnya adalah pihak Pemda. Kalau swasta yang mengelolanya bisa menyebabkan biaya sewa yang besar,” katanya. (shr)

Karya Andrea Hirata Kembali Sukses Sambungan Hal. 9 sorotan pembaca di Pontianak adalah Marmut Merah Jambu. Buku dengan genre nonfiksi komedi ini dirangkai apik sang penulis yang dikenal kocak Raditya Dika. Buku yang terdiri dari 13 chapter cerita, masih menceritakan cinta sang penulis dengan likalikunya mulai dari SMA sampai dengan kisah percintaannya dengan penyanyi Sherina Munaf dengan menggunakan gaya bahasa yang familar di

kalangan anak muda sekarang. “Meski di bawah Padang Bulan, Marmut Merah Jambu cukup dari segi penjualanya,” terang Rama. Jika dihitung secara kumulatif bulanan ternyata bukan Padang Bulan ataupun Marmut Merah Jambu yang menjadi best seller, namun Ranah Tiga Warna. Buku karya A Fuadi yang merupakan sekuel lanjutan dari Negeri Lima Menara ini sudah terjual ra-

tusan eksemplar. “Saya kurang tahu pasti berapa yang sudah terjual, tapi dipastikan dalam sebulan buku ini paling top penjualanya,” tegas Rama. Dalam sekuel keduanya ini A Fuadi bertutur tentang perjuangan tokoh kunci Alif dan perjuangannya untuk mendapatkan pendidikan di benua Amerika dengan dibalut cerita percintaan sang tokoh utama. (rzk)

Awal April Rusunawa Ditempati mereka yang memiliki anak 1 atau 2,” katanya. Rusunawa tersebut didirikan dengan tujuan untuk memberikan tempat yang layak bagi warga yang miskin yang tidak memiliki rumah. Sedangkan pasar sementara yang di depannya, tak lama lagi akan pindah. Di kesempatan terpisah Ketua Komisi B DRPD Kota Pontianak Herman Hofi Mu-

nawar menuturkan Rusunawa yang dibangun tersebut merupakan hadiah pusat ke daerah. “Saya menyambut positif dibangunnya Rusunawa. Dengan luas lahan Kota Pontianak yang 108 meter persegi dengan jumlah penduduk 600 jiwa, Rusunawa adalah solusi yang terbaik dalam mengatasi peningkatan penduduk dengan luas lahan yang terbatas,” paparnya.

Sambungan Hal. 9

Ke depan, kata dia, perlu ada pembangunan Rusunawa lagi untuk mengatasi jumlah penduduk yang semakin meningkat. Jika ingin membangun Rusunawa, dibangun di pinggiran kota seperti pinggiran Kota Baru dan Pontianak Barat. Supaya lebih mendekatkan masayarakat yang kurang beruntung untuk menjangkau atau memudahkan aktivitas mereka. (mir)

Tertarik Teater tertarik sampai akhirnya memutuskan jadi satu di antara pemain teater. Teater ini bukan hanya seni gerak atau peran tapi juga perpaduan dengan seni musik,” kata putra kedua dari empat bersaudara pasangan M Latif dan Utin Rohani kepada Tribun, belum lama ini.

PASAR PEMANGKAT - Anggota DPRD, Jonosen meninjau Pasar Pemangkat yang kumuh dan bau, Minggu(6/ 2). Jonosen dan pedagang berharap pasar tersebut di perbaiki.

Anggota DPRD

Sambungan Hal. 9

Bahkan, ketertarikannya kepada seni teater membawanya dipercaya menjadi Ketua Ketupat sejak 26 November 2010. “Baru beberapa bulan dipercaya jadi ketua Ketupat yang jumlah anggota sekarang 26 orang. Sepekan latihannya

dua kali, setiap Rabu dan Jumat, tapi kalau mau ada pementasan frekuensi latihannya bisa ditambah. Awalnya sih lumayan repot juga ngatur waktunya tapi alhamdulillah enggak sampai ganggu pelajaran di sekolah,” papar cowok yang hobi bermain gitar ini. (dyn)

Ini Penghargaan Terhadap Dialog panggilan dari telepon milik Robini. Di antaranya ada yang mengucapkan selamat atas anugerah tersebut serta ada pula yang hanya menanyakan kabar. Pesan juga ternyata masuk lewat BlackBerry Messenger (BBM) maupun Short Message Service (SMS), sejak beberapa hari lalu. “Saya sebenaranya malu juga menerima anugerah ini, saya rasa tak pantas dan tak perlu dibesar-besarkan,” kata dia. Soal anugerah dari Raja Mempawah tersebut, ia memaknainya sebagai penghargaan terhadap dialog. Apalagi, Robini adalah seorang pastor mendapat anugerah pula dari seorang raja. “Dialog di Kalbar dan dunia saat ini adalah kebutuhan dan panggilan. Ini bukan omong kosong dan masing-masing punya masalah sendiri. Bhinneka Tunggal Ika harus dilaksanakan,” kata dia lagi. Jika tidak, Robini, memprediksi akan ada terus gesekan-gesekan sosial dan itu akan menyengsarakan rakyat. “Kalau enggak menempatkan Bhinneka Tunggal Ika, maka akan

Sambungan Hal. 9

perang-perangan. Dialog dan saling menghargai adalah cara hidup dunia modern, kita mesti hidup dalam pluralisme,” ungkap dia. Robini berpandangan hubungan di antara manusia adalah bagaimana bisa hidup bersama dengan orang lain. “Kita tak bisa hanya memajukan satu kelompok saja, itu tak akan berhasil. Kita lihat Sudan Utara dan Selatan, begitupun dengan Nigeria Selatan dan Utara, yang terus menerus terjadi konflik,” paparnya. Dengan anugerah gelar tersebut, Robini mengatakan akan berbuat untuk Keraton Amantubillah Mempawah. Langkah tersebut di antaranya akan menggelar kegiatan seni budaya di Keraton Mempawah. Ia melihat Keraton Amantubillah memiliki peranan penting di Kalimantan Barat sebagai penjaga budaya sekaligus pluralisme. Figur Pangeran Ratu Mulawangsa Dr Ir Mardan Adijaya Kesuma Ibrahim Msc yang intelektualitas, menurut Robini adalah Gus Dur-nya Kalbar. “Pikiran beliau sangat terbuka dan maju, sekaligus memposisikan diri di atas semua golongan. Selama ini sudah dilakukan dan beliau terbuka. Pengalaman saya sejak bersahabat dan berdialog beliau tulus,” ujarnya dan mengaku sudah berdialog dengan Mardan Adijaya sekitar lima tahun. Peran Robini dan Ordo Dominikan dalam dialog di Kalbar memang diakui cukup mewarnai. Dominikan ingin terlibat dalam pengentasan kemiskinan, oleh sebab itu lah di Pontianak Dominikan mencoba ikut terlibat dalam gerakan Ekonomi Kerakyatan. Yaitu dengan membuat Credit Union BAHTERA. Di Pontianak juga dibuat Center for Research and Inter-Religious Dialogue (CRID) sebagai satu di antara wadah untuk berdialog. Kerjasama juga digalakkan dengan UIN Syarief Hidayatullan Ciputat Tangerang. (stefanus akim)

TRIBUN PONTIANAK/ SUHENDRA

PNS Dilarang Jadi Pendukung Kandidat SAMBAS, TRIBUN - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Sambas Imtihan R menegaskan menjelang Pemilukada Bupati dan Wakil Bupati Sambas para PNS dilarang mendukung dan menjadi tim sukses kandidat. “Kita telah tegaskan dan ini harus dipatuhi seluruh PNS di Sambas. Kalau ketahuan mendukung atau menjadi tim

sukses maka akan dikenakan sanksi,” ujar Imtihan R kepada Tribun, Minggu (6/2). Ia menjelaskan dilararangnya PNS juga sudah ada aturannya melalui Peraturan Menpan. “PNS harus tetap netral menjelang Pemilukada Bupati dan Wakil Bupati Sambas, apalagi pemberitahuannya sudah kita lakukan,” katanya. Imtihan R juga perlu mengingatkan

kembali, karena saat ini pesta demokrasi lima tahunan tersebut sudah semakin dekat. “Bisa kita kenakan sanksi terberat, tapi kita akan lihat terlebih dahulu subtansifnya seperti apa,” ujarnya. Disinggung sanksi terberat seperti apa, Imtihan belum bisa menjelaskannya. Namun, dia mengatakan akan melihat kesalahannya seperti sesuai peraturan yang berlaku. (shr)

Warga Khawatir Pendangkalan Sungai PEMANGKAT, TRIBUN Warga Pemangkat khawatir pendangkalan sungai yang menyebabkan sumber air untuk memadamkan kebakaran akan tidak ada. “Kita khawatir pendangkalan Sungai Pemangkat, dulu sungai ini tidak dangkal sekarang sangat dangkal,” ujar Subianto, satu di antara warga Pemangkat kepada Tribun, Minggu (6/2). Ia mengatakan pendangkalan Sungai Pemangkat akan sangat berisiko bila terjadi kebakaran. “Karena Sungai Pemangkat merupakan sumber air untuk memadamkan

api, mau cari air di mana lagi, kalau musim penghujan sih tidak khawatir,” katanya. Dia menjelaskan dengan kondisi pendangkalan Sungai Pemangkat kian hari kian bertambah, maka ini sangat membahayakan masyarakat di kawasan Pemangkat. “Dulu kapal bisa masuk, sekarang sudah tidak bisa lagi. Bahkan biasa menjadi tempat orang berenang,” katanya. Menurut dia untuk mengantispasi kawasan rumahnya serta kawasan yang berdekatan dengan rumah dan pabriknya, maka dia membuat tempat penampungan air di

bawah rumah. “Iya, kita jagajaga kalau terjadi kebakaran, namun ini sifatnya sementara saja, jadi lebih baik sumber air yang mudah didapatkan yaitu sungai,” katanya. Hal senada juga dikatakan Akong. Ia mengaku resah dengan pendangkalan Sungai Pemangkat. “Kalau dulu ketika kita menceburkan ke sungai, kaki saya tidak jejak ke tanah, sekarang dangkal sekali,” ujarnya. Jika hal ini dibiarkan terusmenerus, maka akan sangat berisiko tinggi. “Maka sudah bisa dibayangkan apabila terjadi kebakaran kita akan jadi penonton saja,” kata mantan

Chairil Siap Menang dan Kalah boleh saja memberikan dukungan terhadap calon namun dalam pemilihan yang memilih adalah anggota senat. “Mahasiswa boleh saja memberikan dukungan dalam pemilihan rektor. Seperti dukungan moral, misalnya melakukan istigosah agar pemilihan rektor lancar. Namun, dalam pemilihan, senatlah yang memilih,” ungkap Chairil. Chairil yang kembali mencalonkan diri untuk kedua kalinya mengangap sesuatu hal biasa dalam pemilihan rektor. Ia siap menang dan kalah dalam perhelatan pada 10 Febuari mendatang. “Hal biasa, kalau menang dan kalah harus siap. Kalau menang itu adalah amanah, kalau tidak tentu ada sesuatu rahasia Tuhan di balik itu semua dan yang terpenting kita meminta yang terbaik,” katanya. Untuk memenuhi program menaikkan jumlah dosen yang

berkualifikasi doktor, yang paling penting yaitu SDM. “Target saya dalam tujuh tahun harus 40 persen dosen kualifikasi doktor. Saat ini baru delapan persen doktor di Untan atau sekitar 80 orang. Idealnya di satu perguruan tinggi 40 persen jadi sekitar ditambah 300 orang dosen gelar doktor dan saat ini di untan dosen berjumlah 1.000 orang,” ka-

tanya. Ia menambahkan tahun 2014 program S2 pengajarnya harus doktor. Hal ini sesuai dengan ketentuan dengan jumlah 90 persen harus doktor. Apabila tidak mencapai 90 persen pada 2014 maka bisa tutup karena sudah diatur dalam undang-undang minimal pengajar program pasca sarjana harus berkualifikasi doktor.

Bukan Politis tuk mengembangkan perguruan tinggi sebagai hakikatnya mampu bersifat kolegial yang mampu bersama-sama membangun sehingga tidak bekerja secara pribadi. Jangan sampai perguruan tinggi dikelola kelompok-kelompok orang tertentu saja. Jangan pula menjadikan perguruan tinggi menjadi menara gading, dilihat dari luar bagus namun di dalamnya

Sekitar 200 masyarakat dari Desa Empangau dan Teluk Aur hadir pada kegiatan tersebut. Setelah acara pelepasan selesai dilaksanakan, bupati dan rombongan menaiki Pos Jaga Danau Lindung Aur, sekaligus meresmikan penggunaan Pos Jaga. Bupati menandatangani prasasti yang sudah disiapkan. Pos Jaga yang dibangun pihak Dinas Kelautan dan Perikanan akan digunakan aparat polisi Danau Lindung dan masyarakat Desa Teluk Aur, untuk menjaga keamanan ikan silok di danau yang berjumlah 12 ekor. Saat ini, minimal terdapat 12 ekor induk silok di Danau Lindung Aur. Perinciannya, pada 2004, Pemda membantu empat ekor. Tahun 2009, DKP membantu tiga ekor. Dan, ada satu ekor indukan alam Danau Aur yang terjaring pukat, dan dilepaskan kembali ke Danau Aur. Tahun 2011, dilepas empat ekor bantuan dari WWF ID. Berdasarkan pengalaman pelepasan indukan silok dari Danau Lindung Empangau, sejak 2000 - 2011, sudah ada 23 ekor induk mulai menghasilkan pada tahun keempat, 2004. Sampai saat ini berhasil dipanen 189 ekor. Harga per ekor Rp

Sambungan Hal. 9

Terkait masih adanya program studi dengan Akreditasi C, hal ini disebabkan sistem dan untuk mencapai Akreditasi A tidak gampang. “Sekarang ini yang terpenting adalah terakreditasi dulu, selajutnya baru mulai meningkatkan dan berusaha. Kalau program studi baru setelah dua tahun usia baru terakreditasi dan saat ini sedang dipersiapkan,” ujar dia. (isf) Sambungan Hal. 9

bobrok. Peningkatan kualitas pengajar sangat diperlukan di Untan. Ini adalah bentuk pemenuhan pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi dengan SDM yang berkulitas. Saya kira hal tersebut harus dilaksanakan dan menjadikan perguruan tinggi sebuah lembaga ilmiah dan akademik. Selain itu hal yang tak ka-

Cara Tangkap Ramah Lingkungan apresiasi terhadap masyarakat,” kata Anas. Menurutnya, dari kaca mata program, dapat dikatakan sebagai kegiatan prakondisi, dalam membangun komitmen pengelolaan danau lindung dan perairan di wilayah Desa Teluk Aur dan Empangau. Hal itu sesuai dengan Community Conserved Areas (CCAs) atau kawasan konservasi yang dikelola oleh masyarakat. Rencananya, pada April-Mei 2011, bakal dilakukan pelepasan indukan silok di Desa Empangau. Saat ini, ada 22 danau lindung di Kapuas Hulu. Namun, hanya ada tiga danau lindung yang sering mendapat perhatian. Yaitu, Danau Lindung Empangau, Aur, dan Begansar. Selebihnya masih belum terlalu dikenal. Kegiatan pelepasan empat ekor silok di Danau Lindung Aur bantuan WWF, dilaksanakan pada Sabtu (29/1), pukul 14.00. Silok dilepaskan secara simbolis oleh Bupati Kapuas Hulu, Istri Bupati, Dandim Kapuas Hulu, dan Rajuliansyah, anggota DPRD Kapuas Hulu. Kegiatan pelepasan disaksikan sekitar 50 aparat pemerintah tingkat kabupaten, kecamatan, desa, dan dusun.

komandan lapangan Badan Pemadam Kebakaran Pemangkat ini. Diungkapkan, pengalaman sudah membuktikan pernah terjadi kebakaran di Pemangkat yang besar pada saat saya masih bujangan dulu, Sungai Pemangkat menjadi tempat sumber airnya. Ia menerangkan kalau alat pemadamnya ada, tapi sumber airnya tidak ada, maka menjadi sia-sia saja. Pantauan Tribun, Sungai Pemangkat sudah dangkal, dengan ruas kiri dan kanannya tertupi lumpur sungai yang menyebabkan airnya menjadi keruh. (shr)

3,5 juta. Hasil seluruhnya dari Danau Lindung Empangan selama lima tahun, sekitar Rp. 661,5 juta. Jadi, dalam setahun, warga memperoleh hasil sekitar Rp 132,3 juta. Berdasarkan asumsi tersebut, Desa Teluk Aur pada 2015, akan mulai panen dan menghasilkan uang sejumlah Rp 66,15 juta, dalam setahun. Selain mengandalkan konservasi pada ikan silok, warga juga mengandalkan hidup pada penangkapan ikan lain. Menurut Bupati Kapuas Hulu, M. Nasir, warga harus menggunakan cara penangkapan ikan dengan baik. Salah satu cara, penangkapan ramah lingkungan, dan tidak menggunakan bubu waring. “Penggunaan bubu waring akan memusnahkan banyak jenis ikan. Mulai dari ikan kecil sampai besar,” kata Nasir. Nasir mengatakan setelah panen ikan, hal lain yang mesti dilakukan adalah, proses pengolahan dan pengemasannya. Dengan cara itu, konsumsi ikan lebih bernilai dan tahan lama. Karenanya, penting memperkenalkan dan menggunakan teknologi mesin pengolah ikan, bagi warga di sekitar Danau Aur. Hal itu perlu dan penting

lah penting adalah akreditasi program studi yang ada di Untan. Sebab, pada 2012 prodi yang tidak memiliki akreditasi dilarang mengeluarkan ijazah. Oleh karena itu siapun yang terpilih dalam pemilihan harus bisa memperjuangkan akreditasi dan menjadikan suatu prioritas sebagai mutu pendidikan di Untan. (isf) Sambungan Hal. 9

dilakukan, sebab, “Sektor perikanan dan pertanian, akan terus menjadi program prioritas pengembangan di Kabupaten Kapuas Hulu,” kata Nasir. Kepala Dinas Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kalbar, Gatot Sudiyono mengatakan, apa yang dilakukan warga Teluk Aur dan Empangau, merupakan bagian dari Community Conserved Areas (CCAs). Hal itu merupakan upaya menumbuhkembangkan potensi kearifan lokal di kawasan tersebut. Pihaknya mendukung dan mengawal program tersebut. Caranya, membentuk kelompok masyarakat pengawas (Pokmawas) dan kelompok masyarakat peduli lingkungan di masing-masing kawasan konservasi. Selain itu, mengupayakan pemulihan potensi sumberdaya ikan (re-stocking) pada perairan yang dikonservasi. Juga melakukan sosialisasi dan penyuluhan, berkenaan dengan pengelolaan kawasan konservasi. “Pada dasarnya, pemda telah memiliki kebijakan pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan Daerah (KKPD),” kata Gatot. (kim)


CMYK

Ahmad Ingatkan Kekosongan Moral

HALAMAN

PERWAKILAN Kementerian Agama Kabupaten Ketapang, Ahmad Umar mengingatkan kekosongan moral yang melanda generasi muda, kini sudah di depan mata.

16

SENIN

7 FEBRUARI 2011

Hal 14

PLN Tanam Kabel 2 KM

„ Koneksikan Sei Wie-Jl Sudirman

Kalau kabelnya ditanam, maka tidak lagi mudah mati karena trouble akibat petir atau pohon. AHMAD ISMAIL Manajer PLN Singkawang

karena trouble akibat petir atau pohon,� harap Ismail. Ismail mengungkapkan, suplai listrik dari PTLD di Jalan Jenderal Sudirman, semakin lama semakin meningkat. Sehingga sulai dari PLTD tersebut menjadi prioritas untuk diamankan. “Seiring tuntutan zaman, mungkin saja jaringan di daerah lain juga ditanam,� katanya. Menurut Ismail, jika jaringan yang menyuplai listrik dari PLTD di Jalan Jenderal Sudirman itu, dampaknya akan terasa luas. “Kalau terputus alirannya, maka daerah kota akan padam. Makanya kabel kita ganti lebih besar dan ditanam, supaya lebih aman dan lebih andal,� tuturnya. Ismail menjelaskan, kabel

Tidak Membahayakan MANAJER PLN Kota Singkawang, Ahmad Ismail mengungkapkan, kabel ukuran 20 KV yang dipasang PLN sepanjang Jalan Bambang Ismoyo-Jalan Jenderal Sudirman itu, dijamin tidak membahayakan warga sekitarnya. Ismail mengakui, sebelumnya pemasangan kabel pendam itu sempat mendapat penolakan sebagian warga. Tapi setelah dilakukan sosialisasi, pemasangan itu dapat terus dilanjutkan hingga sekarang. “Awalnya dianggap kabel itu bisa menyebabkan

radiasi. Padahal sebenarnya, kabel itu aman bagi manusia. Bahkan, radiasi dari handphone itu sebenarnya lebih tinggi. Di Pulau Jawa, kabel-kabel itu juga ditanam dan aman bagi warga,� ungkap Ismail. Ismail meyakinkan, bahwa penanaman kabel tersebut aman karena mengikuti standar internasional. “Jaringan itu juga kita pasangi tanda-tanda supaya masyarakat juga tahu. Cara menanamnya kita ikuti standar internasional. Jadi tidak perlu khawatir,� katanya. (ari)

tersebut mempunyai ukuran 20 KV dan ditanam dengan kedalaman 80 centimeter. Selain keamanannya karena berada di bawah tanah, keandalan tersebut dikarenakan ukuran kabel yang lebih besar dari sebelumnya. Galian lubang untuk menanam kabel tersebut, tampak jelas di Jl Bambang Ismoyo dan Jl Jenderal Sudirman. Galian sepanjang sekitar dua kilometer itu, berada di sisi kiri jalan dari arah Jl Bambang Ismoyo. Menurut Ismail, pengerjaan penanaman kabel tersebut telah dimulai sejak akhir Desember lalu, dan segera rampung. “Segera akan kita selesaikan. Karena kita berharap Februari ini sudah bisa difungsikan,� katanya. Satu di antara pedagang di Jalan Jenderal Sudirman, Butat, berharap agar penanaman kabel itu secepatnya diselesaikan. “Kalau kabelnya sudah ditanam dan ditimbun kembali, maka jalan ini akan terlihat rapi kembali,� ujarnya. Buntat menyadari, pemandangan lubang galian selama pengerjaan, sudah menjadi risiko demi peningkatan pelayanan PLN kepada masyarakat. “Saya tidak tahu kabel yang ditanam ini untuk apa. Tapi saya yakin tujuannya untuk peningkatan pelayanan,� katanya. Galian lubang tersebut, diakui Buntat juga tidak sampai mengganggu aktifitasnya sebagai pedagang kaki lima. “Pekerjanya bagus juga. Dia buatkan jembatan kecil untuk kita lewat,� ujarnya. (ari)

TRIBUN PONTIANAK/MUHAMMAD ARIEF PRAMONO

LUBANG GALIAN - Pengendara melintas di dekat lubang galian kabel PLN, di Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (6/2). PLN menanam kabel sepanjang 2 kilometer untuk menghindari gangguan tersambar petir atau tahan pohon.

Miss Shanghai Kepincut Singkawang

Akiong Belum Bisa Tidur „ Korban Kebakaran Tinggal di Garasi SINGKAWANG, TRIBUN - Korban kebakaran di Jalan Saliung RT 17/RW 04 Kelurahan Sedau, Singkawang Selatan, Thjin Tji Khiong, alias Akiong (65), mengaku belum bisa tidur setelah musibah itu menimpanya. Seperti berita Tribun sebelumnya, rumah Akiong nyaris tak bersisa, setelah dilalap api dalam kebakaran yang terjadi Sabtu (5/1) sekitar pukul 05.30 WIB. “Sampai sekarang, saya belum bisa tidur,� ujar Akiong kepada Tribun, Minggu (6/ 1) siang. Menurut Akiong, peristiwa itu masih terus membayanginya, sehingga dia tidak bisa memejamkan mata. “Kalau saya tidak apa-apa. Tapi anak saya masih sangat butuh rumah ini untuk tempat tinggal,� katanya. Akiong mengatakan, rumah tersebut dibangun dari uang yang diberikan oleh anak-anaknya. Oleh sebab itu, dia mengatakan rumah tersebut sebenarnya lebih layak disebut sebagai rumah anak-anaknya. “Anak yang kasih uang, untuk membangun rumah ini,� tuturnya. Satu di antara bagian bangunan yang tersisa adalah garasi. Di garasi itulah Akiong dan anggota keluarganya yang telah dewasa, sementara ini bermukim. “Cucu-cucu saya kalau malam tidur di

tempat saudara. Rumahnya tidak jauh dari sini,� jelasnya. Tempat tidur yang tersedia di garasi tersebut bukanlah kasur empuk, melainkan hanya hamparan tikar pemberian warga. “Kasur dan barangbarang lain, semuanya habis. Saya hanya sempat menyelamatkan surat tanah. Mau masuk lagi ambil yang lain, sudah tidak bisa,� katanya. Di rumah itu, Akiong tinggal bersama istri, anak, saudara perempuan, dan tiga cucunya. Dari ketiga cucu tersebut, satu di antaranya, Ali (8), telah duduk di bangku sekolah dasar. Namun, seragam serta buku-buku untuknya belajar, juga habis dilalap api. Setelah kejadian, hingga Minggu kemarin, Ali memang belum masuk sekolah karena masih dalam suasana libur. “Seragam sekolah serta bukubukunya ikut terbakar. Kalau masuk nanti, tidak tahu pakai apa untuk belajar,� ujarnya sedih. Hingga kemarin, garis polisi masih terpasang di lokasi kebakaran. Akiong dan keluarganya tampak masih berharap ada barang berharga yang selamat dari lalapan api. Di antara puingpuing sisa kebakaran, Akiong dan keluarganya berusaha mencari barang berharga yang mungkin masih selamat. (ari)

Langkah Awal Hotel Dangau Singkawang

Kamar Belum Jadi Sudah Dipesan Kota Singkawang sebagai daerah tujuan utama wisata di Kalimantan Barat, cukup menarik minat pengusaha untuk membuka usahanya di kota ini. Satu di antara usaha yang cukup menjanjikan adalah penginapan.

A

Alasan itulah yang diungkapkan Suhardiman, atau akrab disapa Adi Dangau, ketika membangun Hotel Dangau di Singkawang. “Potensi wisata di Singkawang ini luar biasa. Banyak orang yang berkunjung ke MELINTAS Pengendara sepeda motor melintas di depan Hotel Dangau, Jalan A Yani, Singkawang, belum lama ini. TRIBUN/ARIEF

sini,� ungkapnya kepada Tribun, baru-baru ini. Adi merasa beruntung karena bisa mendapatkan lokasi yang bagus untuk mendirikan hotelnya. Hotel Dangau beralamat di Jalan A Yani, Singkawang. “Lokasi kami berada di bawah Gunung Sari, pemandangan di sini sangat indah,� katanya. Kedatangan wisatawan ke Singkawang, menurut Adi untuk melihat objek-objek wisata di kota ini. Karena lokasinya yang memiliki pemandangan indah, maka wisata itu sebenarnya telah dimulai saat wisatawan menginap di Hotel Dangau. Adi mengatakan, hotel barunya itu memiliki 64 kamar, namun baru 32 kamar yang selesai dikerjakan. “Kamar yang ada sudah habis dipesan untuk

Cap Go Meh. Bahkan kamar yang belum jadi pun, sudah banyak dipesan,� ujarnya. Soft opening Hotel Dangau telah dilakukan pada 28 Januari lalu. Beberapa fasilitas seperti kolam renang juga telah difungsikan. Setiap hari, khususnya pada sore hari, sudah banyak pengunjung yang mengunjungi kolam renang itu. Adi mengatakan, lahan yang digunakannya untuk mendirikan Hotel Dangau mempunya luas sekitar 2 hektare. Hotel tersebut berada satu lokasi dengan Restoran Dangau yang telah beroperasi lebih dulu, sejak 2003. Ada hal yang cukup menarik ketika melihat bangunan Hotel Dangau. Di situ terpampang tulisan Terima Kasih Tuhan. Di samping tulisan itu, ada lagi tulisan lain yang berukuran lebih kecil berbunyi, hijau daunmu, bening airmu, damai jiwaku, bugar ragaku. Adi mengatakan, tulisan itu adalah bentuk rasa syukurnya kepada Tuhan, yang telah menciptakan alam yang indah ini. Sekaligus juga sebagai bentuk kekaguman atas alam, sehingga mampu membawa kedamaian dan kebugaran bagi manusia. (muhammad arief)

TRIBUN PONTIANAK/MUHAMMAD ARIEF PRAMONO

KONTES - Satu di antara peserta Kontes Miss Shanghai, saat tampil di Taman Bukit Bougenville, Singkawang Selatan, Minggu (6/2). Cindy, Miss Shanghai 2011, mengaku kagum dengan warga Singkawang dalam merayakan Imlek dan Cap Go Meh.

SINGKAWANG, TRIBUN Cindy Livieana resmi dinobatkan menjadi Miss Shanghai, setelah berhasil menyisihkan sembilan peserta lain, dalam grand final kontes Miss Shanghai 2011, di Taman Bukit Bougenville, Singkawang Selatan, Minggu (6/2). Sebelum memasuki grand final, lima belas peserta terlebih dulu mengikuti penyisihan Kontes Miss Shanghai yang berlangsung sehari sebelumnya, Sabtu (5/2). Hasil dari penyisihan itu, sepuluh peserta berhak melaju ke babak grand final untuk menentukan juaranya. Cindy berhak menjadi Miss Shanghai, setelah tim juri menetapkannya sebagai peraih poin tertinggi, dibanding peserta finalis lainnya. Dengan demikian, lajang asal Jakarta ini, menjadi semakin beruntung karena berhasil menjuarai kontes yang baru pertama kali diikutinya di Singkawang ini. Sebelumnya, Cindy mengaku sangat beruntung bisa datang untuk pertama kalinya di Singkawang. “Warga Singkawang sangat luar biasa. Perayaan Imlek di sini jauh lebih meriah dibanding Jakarta,�

CMYK

ujar siswi SMK Pariwisata di Jakarta ini. Secara jujur, Cindy mengaku tidak begitu memahami makna Imlek dan Cap Go Meh. Tapi apa yang dilihatnya di Singkawang, diakui Cindy, telah membuatnya kepincut. “Saya acungi dua jempol untuk Singkawang. Ini membuat saya betah berlama-lama di sini,� katanya. Suasana Singkawang, khususnya Taman Bougenville, menurut Cindy, merupakan potensi pariwisata yang cukup menggiurkan bagi wisatawan. “Jika Singkawang ingin menjadi kota pariwisata, saya yakin itu bisa diwujudkan,� ungkap peserta nomor enam ini. Kontes Miss Shanghai, merupakan rangkaian dari Festival Cap Go Meh yang berlangsung 2-16 Februari 2011. Panitia Festival Cap Go Meh, mempercayakan pelaksanaan Kontes Miss Shanghai kepada Bougenville Entertainment selaku event organizer. Ketua Bougenville Entertainment, Bejo, mengungkapkan, Kontes Miss Shanghai adalah kontes yang menitikberatkan penilaian pada fashion yang digunakan peserta. “Lima

puluh persen penilaian pada fashion, dua puluh lima persen make up, sepuluh persen catwalk, sisanya intelejensia,� jelasnya. Bejo mengatakan, Kontes Miss Shanghai bisa menjadi sarana untuk semakin mengenalkan Singkawang di level nasional maupun internasional. “Kita berharap, tahun depan kontes ini bisa diikuti peserta dari luar Kalbar. Bahkan juga dari luar negeri seperti Kuching, Malaysia,� katanya. Kontes Miss Shanghai juga bisa menjadi sarana pembinaan model-model, khususnya yang berada di Kota Singkawang. “Setelah mengikuti kontes ini, peserta kita harapkan bisa mengikuti kontes lain yang levelnya lebih tinggi,� harapnya. Cindy sebagai Juara I Kontes Miss Shanghai, berhak mendapatkan uang pembinaan Rp 3 juta. Sementara juara II Rp 2 juta, juara III Rp 1,5

juta, juara harapan I Rp 1 juta, juara harapan II Rp 700 ribu, dan juara harapan III Rp 500 ribu. Kontes Miss Shanghai pada Festival Cap Go Meh tahun 2011 ini diikuti oleh 15 peserta, dua di antaranya berasal dari Jakarta. Sementara 13 peserta lainnya, merupakan modelmodel yang berasal dari Kota Singkawang. (ari)

Hasil Kontes Miss Shanghai 2011 Juara I: Cindy (Jakarta) Juara II: Ayu (Singkawang) Juara III: Kiky (Singkawang) Juara Harapan I: Vemi (Singkawang) Juara Harapan II: Eky Lestari (Singkawang) Juara Harapan III: Agustina (Singkawang)

CMYK

SINGKAWANG, TRIBUN PLN Cabang Singkawang memasang kabel pendam sepanjang dua kilometer, yang menginterkoneksikan sarana yang ada di Sungai Wie dengan PLTD di Jalan Jenderal Sudirman. Manajer PLN Cabang Singkawang, Ahmad Ismail mengatakan, pemasangan kabel itu tidak lain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Supaya pelayanan kita semakin meningkat,� ujarnya kepada Tribun, Minggu (6/2). Selama ini, kabel yang mengkoneksikan Sungai Wie-Jenderal Sudirman, berada di atas dengan penyangga tiang. Kondisi itu, menurut Ismail, menyebabkan kabel tersebut rawan tersambar petir atau tergesek oleh dahan pohon. Jika kabel itu tersambar petir atau tergesek dahan pohon, dampak yang dirasakan pelanggan adalah aliran listrik menjadi padam. “Kalau kabelnya ditanam, maka tidak lagi mudah mati


Super Ball CMYK

Senin, 7 Februari 2011

Imparable Messi! LUAR biasa, fantastik, sempurna!. Entah pujian apalagi yang bisa menggambarkan permainan Barcelona, Minggu (6/2) dinihari WIB. Menjamu Atletico Madrid di Estadio Camp Nou, El Barca tampil menghibur dan nyaris tanpa cacat dengan meraih kemenangan 3-0.

halaman

18

Halaman 17

Banner atas iklan jakarta AP /SIMON DAWSON

WO O LL VV EE S S 22 W

MAN UNITED UNITED 11 MAN

GOL ELOKOBI-Bek Wolverhampton Wanderers, George Elokobi (kedua dari kanan) menanduk bola melewati para bek Manchester United untuk mencetak gol kemenangan dalam lanjutan Premier League di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris (6/2). MU kalah 1-2 dan itulah kekalahan pertama mereka musim ini.

LUPAKAN sudah impian meraih juara Liga Premier Inggris dengan rekor sempurna tanpa kekalahan hingga akhir musim. Begitulah pesan yang keluar dari mulut salah seorang punggawa Manchester United, Darrent Fletcher, dengan nada sangat kecewa seolah tak percaya dengan apa yang baru saja terjadi. Ya, rekor tanpa kalah Manchester United akhirnya terhenti di angka 29. Adalah tim peringkat terbawah Premiership, Wolverhampton Wanderers, yang sukses menorehkan noda kekalahan pertama itu pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Molineux, Minggu (6/2) dinihari. Wolves sukses menundukkan MU 21. MU unggul lebih dulu lewat gol yang dicetak winger andalan Luis Nani pada menit 3. Tapi Wolves membalikkan keadaan lewat George

Elokobi pada menit 10 dan Kevin Doyle yang memastikan kemenangan timnya pada menit ke-40. Hasil ini menggoreskan kekalahan pertama buat MU dalam 25 pertandingan mereka musim ini. Ditambah dengan lima laga tak terkalahkan di akhir musim lalu, artinya rekor unbeatable The Red Devils terhenti di angka 29. “Konsentrasi utama kami saat ini adalah fokus menjuarai Liga Inggris dan kekalahan ini bukan berarti telah melenyapkan peluang kami untuk juara. Kekalahan memang sangat mengecewakan, rekor tak terkalahkan telah lenyap dan semua orang akan berhenti membicarakan itu mulai sekarang,” kata Fletcher dilansir MUTV. Kekalahan yang diperoleh dari tim juru kunci memang cukup menyakitkan Pasukan The Red Devils. Meski begitu, MU masih tetap berdiri di puncak klasemen Liga Inggris

dengan nilai 54 dari 25 pertandingan. Ryan Giggs dkk masih unggul empat poin dari Arsenal yang duduk di posisi kedua. “Kami harus selalu ingat bahwa rekor tak terkalahkan belum memberi jaminan menjadi juara Liga Inggris. Kami telah kehilangan tiga poin tapi kami akan kembali ke puncak dan menunjukkan karakter kami,” ujar Fletcher. Manajer MU Alex Ferguson juga ikut meratapi kekalahan timnya. Namun Fergie akan mengambil pelajaran penting dari kekalahan tersebut. “Ini memang sangat mengecewakan bagi kami, tapi ini adalah peluang buat kami untuk melanjutkan perjalanan hebat yang telah kami ukir dalam dua bulan terakhir,” kata Ferguson kepada The Sun.co.uk. Wolves, penghuni dasar klasemen, cepat bangkit dengan permainan umpan-umpan panjang ke jantung pertahanan lawan setelah mereka

CMYK

tertinggal lebih dulu lewat gol mengagetkan yang dicetak Nani di awal pertandingan. Memasuki menit ke-10, Matthew Jarvis mengirim umpan ke kotak penalti. Ekolobi, yang berdiri bebas, melayang untuk menyambut umpan dengan tandukan. Edwin van der Sar tidak bisa berbuat apa-apa. Lima menit sebelum babak pertama usai, giliran Milijas mengirim umpan. Ekolobi menyambut dengan sundulan ke arah Kevin Doyle, yang diteruskan ke gawang. Di pinggir lapangan, Fergie tidak terlalu gundah dengan gol kedua Wolves. Ia seolah yakin timnya akan bisa keluar dari kesulitan, karena masih ada babak kedua. Tapi ternyata Wolves lebih banyak mengontrol pertandingan di babak kedua meski hanya sedikit mendapat peluang. MU sebaliknya. Mereka mendapat banyak peluang, tapi selalu gagal. Dimitar Berbatov tak berkutik,

sehingga harus ditarik keluar menit ke65, untuk digantikan Javier Hernandez. Namun pergantian itu tidak membawa hasil. Secara keseluruhan, Wolves unggul ball possesion dengan 51 persen, dan MU 49 persen. Tuan rumah mendapat lima kesempatan emas mencetak gol, MU tujuh. Hanya sekali tembakan pemain Wolves menyamping mistar, sedang MU tujuh. MU juga kelihatan panik ketika sampai pertengahan babak kedua tak mampu mencetak gol, dan melakukan 11 pelanggaran. Wolves hanya lima. Fergie mulai terlihat gundah ketika sampai sepuluh menit sebelum laga usai tidak ada gol balasan dari timnya. Di pinggir lapangan Wayne Rooney, Nani, dan Hernandez, terlihat frustrasi dengan ketatnya lini belakang Wolves yang sukses mempertahankan keunggulan 2-1 hingga pertandingan bubar.(Tribunnews/cen)


CMYK

18

soccer hot news

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Data Fakta Hasil Pertandingan Sabtu (5/ 2) & Minggu (6/2) LIGA INGGRIS Aston Villa 2-2 Fulham (Pantsil 13og, Walker 72; Johnson 52, Dempsey 78) Everton 5-3 Blackpool (Saha 20, 47, 76, 84, Beckford 80; Baptiste 37, Puncheon 62, Adam 64)

18.Birmingham 23 4 12 7 23-33 24

17. Deportivo

22 5 7 10 19-3422

19. West Ham 25 5 9 11 27-44 24

18. Levante

22 6 3 13 23-3421

20. Wolves

19. Almeria

22 4 8 10 23-3820

20. Malaga

21 5 2 14 28-47 17 Top Sk or Skor

Stoke 3-2 Sunderland (Carew 32, Huth 83, 90; Richardson 2, Gyan 48) Tottenham 2-1 Bolton (Van der Vaart 6-pen, Kranjcar 90; Sturridge 55) Wigan 4-3 Blackburn (McCarthy 35, 56, Rodallega 50, Watson 65-pen; Roberts 23, Samba 58, Dunn 81-pen)

25 7 3 15 26-43 24

Top Sk or Skor 19: Dimitar Berbatov (Manchester United) 18: 8:Carlos Tevez (Manchester City) 11:Andy Carroll (Newcastle United) 11:

Man City 3-0 West Brom (Tevez 17pen, 22, 39-pen) Newcastle 4-4 Arsenal (Barton 68pen, 83-pen, Best 75, Tiote 87;Walcott 1, Djourou 3, Van Persie 10, 26)

BARCELONA 3

24: 24:Lionel Messi (Barcelona) 22: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 14: 14:David Villa (Barcelona)

LIGA SPANYOL

LIG A IT ALIA LIGA ITALIA

Osasuna 1-1 Mallorca (Flano 8; Castro 37)

Udinese 2-0 Sampdoria (Sanchez 18, Di Natale 40)

Almeria 3-2 Espanyol (Silva 5, Uche 6, Bernardello 18;Verdu 33, Alvaro 48)

Cagliari 1-3 Juventus (Acquafresca 51;Matri 20, 75, Toni 84)

Athletic Bilbao 3-0 Sporting Gijon (Lopez 15-pen, Toquero 26, Llorente 73)

Klasemen Sementara 1. AC Milan 23 14 6 3 39-18 48

Getafe 4-1 Deportivo (Colunga 19, 26, Miku 44, Rios 56;Riki 68-pen)

2. Napoli

23 13 4 6 36-22 43

Real Zaragoza 1-1 Racing Santander (Boutahar 39;Christian 13)

3. Inter

22 12 5 5 39-24 41

4. Lazio

23 12 5 6 29-21 41

Wolves 2-1 Man United (Elokobi 10, Doyle 40; Nani 3) Klasemen Sementara

Villarreal 0-1 Levante (Valdo 48)

5. Udinese

24 12 4 8 39-30 40

Barcelona 3-0 Atletico Madrid (Messi 17, 28, 79)

6. AS Roma

22 11 6 5 32-25 39

1. Man United 25 15 9 1 55-24 54

Klasemen Sementara

7. Juventus

24 10 8 6 40-30 38

8. Palermo

23 11 4 8 38-29 37

2. Arsenal

25 15 5 5 54-27 50

1. Barcelona

22 19 1 1 70-11 61

9. Cagliari

24 9 5 10 28-2632

3. ManCity

26 14 75 42-22 49

2. Real Madrid 21 16 3 2 48-18 51

10.Chievo

23 7 9 7 25-21 30

4. Chelsea

24 13 5 6 45-21 44

3. Villarreal

22 14 3 5 41-22 45

11. Fiorentina

22 7 7 8 22-23 28

5. Tott Hotspur25 12 8 5 35-27 44

4. Valencia

21 12 5 4 34-24 41

12. Genoa

22 7 6 9 18-21 27

6. Sunderland26 9 10 7 32-30 37

5. Athletic Bilbao 22 12 2 8 37-31 38

13. Sampdoria 23 6 9 8 20-25 27

7. Liverpool 25 10 5 10 33-31 35

6. Espanyol

22 12 1 9 30-30 37

14. Bologna

8. Bolton

26 8 9 9

36-37 33

7. Atletico

22 9 3 10 31-2930

15. Parma

23 6 7 10 21-2925

9. Stoke

25 10 3 12 31-32 33

8. Sevilla

21 9 3 9 33-35 30

16. Lecce

23 6 6 11 22-3924

10. Newcastle 25 8 7 10 40-38 31

9. Getafe

22 9 3 10 33-3530

17. Catania

23 5 8 10 19-3023

11. Blackburn 26 9 4 13 34-42 31

10. Sociedad

21 9 1 11 32-3328

18. Cesena

23 5 6 12 17-29 21

12. Fulham

26 612 8 28-28 30

11. Mallorca

22 8 4 10 24-3028

19. Brescia

23 5 4 14 18-3119

13. Everton

25 6 12 7 33-34 30

12. Zaragoza

22 5 8 9 21-34 23

20. Bari

23 3 5 15 14-3714

14. Aston Villa 26 7 8 11 30-45 29

13. Gijon

22 5 7 10 22-3022

15. Blackpool 25 8 4 13 38-49 28

14. Osasuna

22 5 7 10 21-2922

16. West Brom 25 7 5 13 31-48 26

15. Hercules

21 6 4 1122-34 22

Top Sk or Skor 17: Edinson Cavani (Napoli) 16:Antonio Di Natale (Udinese) 16:

17. Wigan

16. Santander 22 5 7 10 17-31 22

26 5 11 10 26-44 26

22 7 8 7 24-30 26

14: 14:Marco Di Vaio (Bologna)

■ Bintang Lapangan: Louis Saha

Quattrick Pertama AKHIR pekan lalu, pencinta Premiership mendapat suguhan banyak drama, mulai dari kekalahan mengejutkan Manchester United dari Wolverhampton Wanderers, keberhasilan pengejaran Newcastle United setelah sempat tertinggal 04 dari Arsenal, hattrick Carlos Tevez ke jala West Bromwich Albion sampai total 41 gol dalam 8 partai, yang

Biofile Nama: Louis Saha Klub: Everton Nomor: 9 Posisi: Striker Usia: 32 Negara: Prancis Tinggi: 183 m Berat: 72,64 kg

Louis Saha

membuat minggu ini menjadi yang paling produktif sepanjang musim. Namun di antara rangkaian thriller, kejadian di Stadion Goodison Park menjadi magnet tersendiri. Duel antara tuan rumah Everton kontra Blackpool berakhir dengan delapan gol!. Nama yang paling menonjol tak lain adalah bomber senior, Louis Saha, yang mencetak quattrick alias empat gol!. Gol yang membuat nama Saha kembali moncer tersebut hadir pada menit ke20, 47', 76' dan enam menit jelang laga usai. Prestasi tersebut menjadikan koleksi gol striker asal Prancis itu menjadi enam dan sembilan secara keseluruhan dari 21 partai di

CAGLIARI 1

VS

semua ajang. Catatan itu juga sekaligus menjadi yang pertama kali dilakukan Saha selama berkarier di Premiership, yang dimulai pada tahun 1999. “Saya sangat gembira dengan hasil yang memang layak kami dapat. Perasaanku sangat bagius, dan seluruh tim menjadi sangat percaya diri meski kami mendapat perlawanan ketat dari Blackpool,” kata Saha, yang ingin membawa The Toffees menjulang ke Eropa musim depan. Pujian setinggi langit keluar dari David Moyes, pelatih Everton. “Dimana Anda akan memulai dengan Louis di dalamnya?, selalu saja ada di atas, performa yang luar biasa dan dia ingin selalu menunjukkan itu. Dia punya kualitas, siapapun yang bermain dengannya, menjadi manajer ataupun menghadapinya, akan memberi kredit tinggi untuknya,” ucap Moyes. Empat gol itu menggenapi catatan 154 gol sepanjang kariernya di lapangan (Tribunnews/bud) hijau.(Tribunnews/bud)

LUAR biasa, fantastik, sempurna!. Entah pujian apalagi yang bisa menggambarkan permainan Barcelona, Minggu (6/2) dinihari WIB. Menjamu Atletico Madrid di Estadio Camp Nou, El Barca tampil menghibur dan nyaris tanpa cacat dengan meraih kemenangan 3-0. Sang bintang panggung Catalans tak lain adalah ‘titisan dewa’, Lionel Messi. Striker mungil asal Argentina tersebut sukses menyarangkan hattrick-nya yang ketujuh musim ini masing-masing pada menit ke-17, 28' dan sebelas menit sebelum bubaran. Trigolnya ke gawang David De Gea sekaligus membuat torehan golnya menjadi 24. Catatan itu makin moncer, karena total, pemuda berusia 23 tahun itu sudah mengakumulasi 40 gol hanya dalam 23 partai!. Pencapaian hebat tersebut membuat Messi hanya berjarak tujuh gol saja dari apa yang diraihnya musim lalu. Semakin dahsyat lantaran jumlah assist yang diperolehnya mencapai 18 kali. Penampilan Barcelona dinihari kemarin memang sempurna, nyaris tanpa kelemahan berarti. Messi mencetak gol pertama melalui sepakan kaki kiri yang mengirim bola ke pojok kiri bawah gawang musuh. Gol kedua hasil umpan David Villa, yang sempat mengenai kaki Tomas Ujfalusi, lagi-lagi hasil tendangan kaki kiri yang menembus jala lawan di tempat yang identik dengan gol perdana. Trigol Messi disudahi dengan aksi akrobatik, setelah sepakan David Villa

AP

16: kemenangan beruntun di La Liga. Sebelumnya 14 di musim 2005/2006.

gagal ditepis sempurna kiper Los Rojiblancos, yang justru mengarah ke Messi. “Semua tim besar dalam sejarah memiliki pemain yang mampu membuat perbedaan, terutama sepanjang pertandingan. Alfredi Di Stefano adalah sang pembeda untuk Real Madrid, dan kini Messi memberikan fungsi yang sama seperti Di Stefano, kepada kami. Dia sungguh luar biasa. Kami mungkin bisa bermain baik tanpa Messi, namun dengan 16 kali menang beruntun, tanpanya mungkin sedikit sulit,” ungkap Josep Guardiola, pelatih Barcelona, di El Mundo Deportivo, kemarin. Pelatih Atletico Madrid, Quique Sanchez Flores menilai kekalahan timnya adalah hasil yang adil, terutama karena aksi dahsyat Messi. “Saya tak perlu memperha-

Madrid (1987/1988).

10: kemenangan tandang beruntun. Sebelumnya 9 partai (2008/2009). 99: poin tertinggi dalam 38 partai (2009/2010).

44: gol saat partai tandang. Sebelumnya 44 gol dalam 19 tandang (2008/2009) +59: selisih gol sekarang. Tertinggi pada Barca 2009/2010, 98 gol-24 kemasukan.

52: poin tertinggi dalam setengah kompetisi. Rekor sebelumnya 50 poin (2008/2009)

21: jumlah pencetak gol musim ini. Hanya Mascherano yang belum mencetak gol.

31: jumlah kemenangan pada satu musim. Sebelumnya 28 pada 42 partai (1996/1997) dan Real

105: jumlah gol satu musim (2008/2009). Madrid 107 gol (1989/1990).

untuk merangkak ke zona Liga Champions. “Matri memang sangat spesial, dia memiliki insting tinggi untuk mencetak gol, dan sudah saya katakan, dia tahu bagaimana caranya menghadapi per tahanan Cagliari yang sangat rapat. Dua gol adalah bukti akurasi dan ketajamannya sebagai striker,” kata pelatih Juventus, Luigi Del Neri, di Football Italiano, kemarin. Matri memang bermain brilian. Gol per tama melalui sepakan jarak jauh, 16 yard, menjadi bukti kemampuannya dalam mengeksekusi peluang sekecil apapun. Sementara gol kedua menyambut umpan Giorgio

tikan bagaimana Messi menggocek dan mengarahkan bola yang menembus jala kami, melainkan kesempurnaan dari seorang pesepakbola. Messi memiliki segalanya, bahkan termasuk cara yang tepat untuk menekel dan mencuri bola. Sangat langka pesepakbola seperti itu di era sekarang, saya tak malu, dia memang Di Stefano abad ke21. Jelas, pencapaiannya memang hal gila,” katanya. Imparable Messi alias Messi yang tak terbendung, juga berlaku bagi Barcelona musim ini. Kualitas permainan pasukan Guardiola tersebut nyaris tak bisa diimbangi siapapun lawannya di La Liga.(Tribunnews/bud)

Susunan pemain Bar celona: 1 Victor Valdés, 22 Barcelona: Eric Abidal, 3 Gerard Piqué, 19 Maxwell, 2 Dani Alves, 16 Sergio Busquets, 8 Andrés Iniesta (15 Seydou Keita, 80'), 6 Xavi (20 Ibrahim Afellay, 84'), 7 David Villa, 10 Lionel Messi, 17 Pedro (9 Bojan Krkic, 85') Atletico Madrid: 13 David De Gea, 17 Tomas Ujfalusi, 15 Diego Godín, 3 Antonio López, 2 Valera, 5 Tiago, 12 Paulo Assuncao (32 Koke, 57'), 10 Sergio Agüero, 11 Fran Merida (7 Diego Forlán, 45'), 14 Filipe Kasmirski (9 Elias, 76'), 19 José Antonio Reyes

Chiellini, menandakan sosok berpostur 183 cm tersebut pandai menempatkan diri pada ruang kosong di depan gawang lawan. “Permainan tim sangat baik AP PHOTO karena saya memiliki banyak DIPELUK- Pemain anyar Juventus, Alessandro Matri dipepenyerang luk pelatihnya, Roberto Donadoni usai mencetak dua gol malam ini. Saya untuk kemenangan Juventus 3-1 atas Cagliari di Stadion bisa bebas Sant’Elia, Cagliari (6/2). berkreasi dan hasilnya bisa Anda lihat sendiri. Mar tinez dan makin tinggi, dan kini kami tahu Milos Krasic juga bermain bagus, kalau semuanya akan kembali ke tapi saya langsung merubah jalur kemenangan,” tegas Del Neri formasi ke 4-3-1-2 untuk memberi Pelatih Cagliari, Roberto Donadoni ruang bebas bagi Del Piero dan mengakui, kunci kekalahan timnya Matri. Tak mudah meraih tak lain gagal mengantisipasi kemenangan di Cagliari, dan hasil pergerakan eks anak buahnya, (Tribunnews/bud) ini membuat kepercayaan diri tim Matri.(Tribunnews/bud)

CMYK

PHOTO/MANU

FERNANDEZ

SIMPAN BOLA- Penyerang FC Barcelona, Lionel Messi menyimpan bola usai laga melawan Atletico Madrid dimana ia mencetak hattrick dalam lanjutan La Liga di Stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol (6/2).

Barca dalam angka

3 JUVENTUS

tim tamu datang dari sundulan terukur Luca Toni, enam menit sebelum bubaran. Sebelumnya, Rober t Acquafresca sempat memberi harapan bagi pasukan Rober to Donadoni, tatkala menjebol jala Gianluigi Buffon, enam menit usai jeda. Unik bagi Matri, pasalnya sepekan lalu ia masih memberi selebrasi bagi publik Cagliari usai menjebol jala Bari. Tak heran, setelah dua sepakan kaki kanannya menghujam ke gawang Michael Agazzi, ia tak melalukan selebrasi berlebihan. Hasil tersebut sekaligus masih membuka pintu bagi Juventus

0 ATLETICO MADRID

Imparable Messi!

Solusi Nyonya Tua STRIKER anyar Juventus, Alessandro Matri membuktikan dirinya sebagai solusi tepat bagi timnya untuk bangkit dari keterpurukan setelah dua kali kalah beruntun.di Serie A. Secara spesial, ia menyumbang dua gol bagi raihan tiga poin La Vecchia Signora, tatkala membungkam tuan rumah Cagliari dengan skor 31, di Stadion Sant’Elia, Minggu (6/ 2) dinihari WIB. Sepasang gol tersebut dicetak attacante berusia 26 tahun tersebut masing-masing pada menit ke- 20 dan 75. Satu gol lain

VS

■ Ulasan Guardiola

Ritme Bagus SA YA sudah tak bisa SAY mengatakan apapun tentang penampilan anak buahku. Mereka menunjukkan kerja keras untuk merengkuh gelar juara. Permainan tim sangat seimbang, kami menemukan ritme yang bagus, dan membuat lawan tak mudah mengolah bola. Masih ada kekurangan, tapi saya bisa menolerir itu, terutama area gelandang bertahan. (bud) *) Josep Guardiola Pelatih Barcelona dikutip dari www.elmundodeportivo.es

■ Ulasan Sanchez

Bayar Mahal DUA gol Messi pada babak pertama membuat semuanya seperti sudah berakhir. Kami gagal bangkit pada paroh kedua, dan harus membayar mahal tatkala melihat Barcelona merejalela. Praktis, tak ada lini yang solid, bisa terlihat dari susahnya kami mengembangkan arah bola. Kesempatan untuk membalas sebenarnya ada, tapi tertutup minimnya kreasi lini tengah. (bud) *) Quique Sanchez Flores Pelatih Atletico Madrid dikutip dari www.sport.es

■ Soccer Short TEVEZ- Carlos Tevez sudah bersiap untuk berganti kostum musim depan. Situs Mirror, mengungkapkan, Carlitos akan berseragam Inter Milan musim panas nanti. Kubu Nerazurri sudah siap menyerahkan uang 25 juta pounds. Musim ini, Carlitos sudah mengemas 20 gol dalam 28 partai bersama Manchester City. GERRARD- Uang tunai 25 juta pounds menjadi setoran Real Madrid untuk mendapatkan kapten sekaligus skipper Liverpool, Steven Gerrard. Pelatih Jose Mourinho mengatakan, pihaknya juga siap menambah dengan satu pemain lagi. Dan pilihannya jatuh pada gelandang elegan yang belum pernah pindah ke lain klub selain The (bud) Steven Gerrard Reds ini.(bud)


CMYK

Gwineth Paltrow Menyanyi di Academy Awards AKTRIS Gwyneth Paltrow akan memamerkan suara emasnya di ajang perhelatan Academy Awards tahun ini. Dia memang menjadi salah satu nominator Best Song di ajang ini. Gwyneth yang selama ini hanya bisa dilihat di film-film layar lebarnya, akan menyanyikan Coming Home dari film yang dibintanginya berjudul Country Strong. Aktor Randy Newman juga dijadwalkan akan menyanyikan lagu We Belong Together yang diambil dari film Toy Story 3 di ajang yang sama. Begitu juga Mandy Moore dan Zachary Levi yang akan membawakan I See the Light dari film Tangled dan A.R. Rahman didampingi Florence Welch, personil Florence + The Machine yang akan membawakan lagu I Rise dari film 127 Hours.(fin)

z Star of the Day! SENIN, 7 FEBRUARI 2011 z HALAMAN 19

TRIBUN/IMAN

SURYANTO

TANPA ANAK - Angelina Sondakh saat menziarahi makan Adjie Massaid di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Ahad kemarin

Angie Sambangi Makam Adjie USAI mengikuti pemakaman Adjie Massaid Sabtu (5/2) siang lalu, Angelina Sondakh kembali menyambangi makam almarhum suaminya itu di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Minggu (6/2). Angie berangkat ke pemakaman Adjie langsung dari rumah dukanya di Jl. Taman Cilandak 2 Blok E No.14, Cilandak Barat, Jakarta Selatan. Menumpang Toyota Alphard warna putih, kali ini Angie berangkat tanpa didampingi ketiga anak-anaknya. Dia hanya ditemani kerabat dekat Adjie bernama Linda Djalil. Angie terlihat mengenakan pakaian serta kerudung serba hitam. Dia tampak tak kuasa menahan tangis. Air

matanya terus menerus mengalir di balik kacamatanya. Angie dan rombongan tiba di TPU Jeruk Purut sekitar pukul 11.55 WIB dengan dipapah kerabat. Saat didekati oleh sejumlah awak media, dengan bahasa tubuhnya Angie memberi isyarat untuk tidak berbicara tentang suaminya. Angie langsung duduk bersimpuh di depan makam Adjie. Sesekali Angie mengusap nisan Adjie yang terbuat dari kayu. Angie dan rombongan berada di sana selama sekitar 30 menit. Rombongan kemudian meninggalkan makam Adjie. Angie sempat menitipkan pesan khusus kepada Dasir,

seorang pengurus makam yang selama ini telah dipercaya keluarga besar Adjie. Dengan nada pelan namun jelas terdengar, Angie meminta kepada Dasir agar merawat dan menjaga makam suaminya. “Pak, tolong dirawat makam suami saya, ya. Jangan biarkan rusak,” pinta Angie kepada Dasir. Mendengar prmintaan tersebut, Dasir langsung manggut-manggut. Angie dan rombongan kemudian menyambangi makam orangtua Adjie atau mertuanya, Raden Panji Suyono Tjondroadiningrat bin Raden Panji Massaid Tjondroadiningrat yang lokasinya tak jauh dari makam Adjie. Di makam sang mertua, Angie sempat

berdoa selama 10 menit dan langsung menaburkan bunga di pusara. Sejumlah awak media yang menyambangi rumah Angie melihat suasana duka masih terus menyelimuti sepanjang hari Minggu. Sampai kemarin petang, Angie belum bersedia diwawancarai. Seorang anggota satuan pengamanan Partai Demokrat bernama Wayitno yang ditugasskan berjaga di kediaman Angie mengatakan, ada sebuah stasiun televisi mengajukan permintaan wawancara dengan Angie. Namun, pihak keluarga menolak. “Kondisi ibu Angie masih syok dan tidak bisa diganggu. Saat ini ibu sedang istirahat,” ujar Wayitno.(isu)

Kado Terakhir dari Suami LINDA Djalil, kerabat Adjie Massaid mengenang suami dari Anggelina Sodakh alias Angie sebagai sosok yang romantis. Dihubungi melalui ponselnya. Minggu (6/2) sore, Linda Djalil mengatakan bahwa saat ini kondisi Angie belum stabil. Angie masih terus menangis dan berdzikir. “Dia selalu sebut nama Adjie dan tak pernah berhenti berdzikir dan bertasbih. Seakan dia masih tak percaya akan kondisi saat ini, meski demikian Angie mencoba kuat di hadapan anak-anak mereka,” ungkap Linda Djalil. Linda mengatakan, dia masih mengingat kebiasaan dan kenangan bersama Adjie. Misalnya, tentang sprei kesukaan Adjie, kaca rias, perpustakaan, lukisan dan semua barang yang sengaja dibuat oleh Adjie untuk Angie. “Angie juga menceritakan

bagaimana selama hidupnya Adjie yang selalu pandai menyenangkan hati istrinya dengan berbagai cara, baik itu dengan membelikan barang, kata-kata, hingga sikapnya yang masih jelas diingatnya,” jelas Linda Djalil. Angie juga pernah menceritakan kepadanya tentang kenangan yang paling berkesan antara Angie dan Adjie. “Angie bilang kalau Adjie itu selalu memperhatikannya dalam hal yang sangat kecil sekalipun. Seperti pola makan hingga mengurus segala urusan rumah tangga. Apalagi kalau saudara-saudaranya Adjie datang, dia bilang, ‘Angie, tata meja ya’,” kata Linda. Adjie Massaid dan anakanaknya juga sempat menghadiahi Angie sepasang cincin dan kalung berlian saat Angie berulang tahun Desember 2010 lalu.

Menurut Linda, kejadian itu membuat Angie sangat bahagia dan terharu. Tak disangka, itulah ulang tahun terakhir Angie yang bisa dia rayakan bersama Adjie. Linda menyebutkan, saat Angie ulang tahun, Angie sedang ada urusan di luar negeri. Saat Angie pulang, dia mendapati empat paket di atas meja makan. Paket itu tertulis dari Adjie, Keeanu, Zahwa, dan Aalya. “Pagi-pagi sudah dikasih kotak isinya cincin dan kalung berlian. Mas Adjie belanja sama anak-anak. Jadi anak-anak yang pilih saat Angie ada di Kuala Lumpur,” cerita Linda. Adjie pergi ke toko bersama anak-anak, bahkan anak-anaklah yang memilih kado buat Angie. “Yang ini saja, Dad. Ini bagus buat mommy, Dad,” kenang Linda mengutip ucapan anak-anak Adjie saat memilih kado.(isu)

Merasa Minder Gantikan Once

CMYK

Keluarga Gelar Tahlilan SESUAI tradisi kebanyakan keluarga muslim di Indonesia, keluarga besar Adjie Massaid menggelar acara tahlilan untuk mengirim doa kepada arwah almarhum yang meninggal Sabtu (5/2) dinihari lalu akibat serangan jantung. Acara tahlilan pertama dilangsungkan Sabtu malam lalu, diikuti dengan malam-malam berikutnya sampai tujuh hari. Wayitno, petugas

pengamanan dari Partai Demokrat yang bersiaga di kediaman Angie di Jl. Taman Cilandak 2 Blok E No.14, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Minggu (6/2), menuturkan, tahlilan dan pengajian diikuti keluarga besar dan sahabat dekat pasangan ini dan dihadiri pula para tetangga sekitar. Beberapa anggota keluarga Angie juga terlihat hadir.

Minggu pagi (6/2) suasana rumah duka terlihat sepi. Namun menjelang siang, para tamu mulai terlihat berdatangan ke rumah duka untuk menyampaikan bela sungkawa. “Tadi ada beberapa rekan sejawat yang masih berdatangan,” Wayitno. Sejumlah karangan bunga ungkapan duka cita terlihat berderet di halaman dan di jalan sekitar rumah (isu) duka.(isu)

Gemar Becandain Tetangga PASANGAN Adjie dan Angie sebenarnya terbilang penghuni baru di kompleks perumahan mewah di kawasan Jakarta Selatan, tersebut. Sejumlah tetangga dekat mengatakan, almarhum Adjie dan Angie baru resmi menempati rumah tersebut sekitar tiga bulan lalu. Di kalangan warga, pasangan ini tergolong supel

dan pintar bergaul. “Terakhir, saya pernah ketemu dan diajak ngobrol, saat menemani anak bungsunya Keanu, bermain sepeda di depan taman. Saat itu Pak Adjie pakai sarung dan baju koko sambil ditemani ibu Angie,” ungkap Sukarsih, seorang warga. Warga setempat, katanya, sangat senang dengan kehadiran keluarga Adjie

Massaid sebagai warga baru di kompleks mereka. “Kalau ketemu sama siapa saja, Pak Adjie sering salaman. Dia juga murah senyum serta doyan humor. Pernah saya dibecandaiin, kalau habis salaman sama dia, tangannya jangan dicuci, biar ketularan ganteng dan banyak rejeki katanya,” kenang Sukarsih.(isu)

Adjie Massaid di Mata Mereka Hanung Bramantyo, Sutradara HANUNG suatu ketika bertemu Adjie Massaid secara tak sengaja di Bandara Soekarno-Hatta. Saat itu, Adjie sempat minta peran kepada Hanung. “Dia bilang “saya sekali-sekali main dong di film anda” terus saya bilang oh bolehboleh mas,” ujar Hanung. Hanung sempat berpikir mengajak Adjie tampil di film sekuelnya tentang tokoh Muhammadiyah, Ahmad Dahlan, berjudul Sang Pencerah karena saat itu Hanung sedang mencari aktor yang berkarakter untuk film tersebut. Di mata Hanung, Adjie sosok yang rendah hati. “Saya respek sama pemain atau aktor yang tidak sombong, dan di bandara itu yang menyapa duluan itu mas Adjie itu yang membuat respect,” kata Hanung. (fin/dth)

Rossa, Penyanyi ROSSA kaget bercampur sedih ketika dia mendengar Adjie Massaid meninggal dunia akibat serangan jantung usai bermain futsal. Rossa mengaku bersahabat cukup dekat dengan Adjie. “Iya saya sedih sekali, kaget dengar mas Adjie meninggal,” ujar Rossa usai mengisi acara perayaan World Inter faith Harmony Week, di Istora Senayan, Jakar ta, Minggu (6/2). Di mata Rossa, Adjie adalah pribadi yang baik. “Saya bersahabat dengan mas Adjie. Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga diberi (fin/inl) kekuatan dan ketabahan,” kata Rossa.(fin/inl)


CMYK

20

F ashion & Style

SENIN 7 FEBRUARI 2011

KIM Kardashian selalu memastikan dirinya menjadi pusat perhatian. Dia tak pernah lupa mengenakan perhiasan yang tepat di tubuhnya dan butuh tiga jam untuknya bersiap tampil di karpet merah. Suka atau tidak, perempuan yang satu ini memang cantik. Kim Kardashian, sosialita Hollywood yang namanya makin berkibar sejak keluarganya setuju berperan dalam reality show Keeping Up with the Kardashians, selalu memastikan dirinya tampil sempurna pada setiap kesempatan. Rambut yang tertata, gigi yang sempurna, busana tak pernah sama, dan lekuk tubuh yang bikin pria

melirik. Mau tahu apa kiat Kim membuat penampilannya selalu sempurna? Kim selalu tampil lengkap. Salah satu yang menurut dia tak boleh ditinggalkan adalah perhiasan. Baru-baru ini putri Kris Jenner ini mengumumkan kerja samanya dengan salah seorang pembuat perhiasan, Pascal Mouawad. Ia menamai rangkaian aksesorinya Fab Belle Noel. Ia tampaknya salah satu artis yang percaya bahwa aksesori yang bagus bisa mengubah segalanya, terutama busana yang sederhana menjadi luar biasa. Aslinya, mantan kekasih Reggie Bush ini bertubuh mungil. Untuk mengakalinya, ia menggunakan sepatu hak tinggi. Bahkan, ia pernah mengatakan bahwa dirinya tidak suka sepatu hak datar. Ia sering mengenakan sepatusepatu dengan hak tinggi, baik sepatu jenis pumps maupun boots. Alasannya? “Karena membuat saya merasa lebih seksi,” ujar Kim. Meski Kim selalu mengutamakan dandanan di sekitar mata, ia tak pernah lupa membuat bibirnya terlihat menarik. Ia selalu menggunakan lipgloss pada setiap kesempatan. Satu merek yang ia sukai adalah LipFusion.

Bahkan, karena seringnya ia menggunakan merek tersebut, tahun lalu ia didapuk menjadi duta lipgloss tersebut. Lekuk pinggang Kim adalah salah satu ‘aset’ tubuh yang paling Kim sukai. “Ini adalah bagian termungil dari tubuh saya. Jadi, saya selalu berusaha untuk mengenakan ikat pinggang supaya bisa memperlihatkan lekuknya,” kata Kim. Wajah Kim juga bebas dari kerutan. Usianya saat ini memang baru 30 tahun. Namun, jika tak dirawat, kulit wanita pada usia tersebut bisa saja terlihat tua dan tidak berseri. Tetapi tidak dengan Kim yang bersumpah hanya mengenakan satu merek perawatan wajah, Perfect Skin. Hm, kira-kira kapan ya merek itu tiba di Indonesia? Mungkin juga rahasia lain wajah bebas kerut kakak Robert Kardashian ini adalah trik berikut ini. Kacamata Hitam “Rasanya saya memiliki sekitar 200 pasang kacamata hitam,” kata Kim berseloroh. Ia pernah mengatakan, ia tak mungkin keluar rumah tanpa menggunakan kacamata hitam, apalagi jika harus pergi ke gym dan tidak menggunakan makeup apa pun. Ia

harus mengenakan kacamata hitam. Kim adalah salah satu sosialita yang sering diundang ke acara-acara penting. Tak heran ia harus selalu mengenakan busana-busana serbamahal. Namun kenyataannya, Kim mengakui bahwa ia tipe yang pemilih mengenai busanabusana yang ia kenakan. Menurut ia, busananya tidak harus selalu buatan desainer papan atas. Ia senang berbelanja di toko-toko baju yang umum, seperti Zara dan Forever21. Namun, dia punya rahasia kecil: ia biasanya memadankan busananya dengan tas mahal. Salah satu adiksinya adalah tas tangan Hermes Birkin. Tak Sia-siakan Waktu Waktu Kim untuk berolahraga sangat sempit sehingga dia harus terus berupaya supaya tubuhnya tidak melar. Kim mengaku mengenakan sepatu Skechers Shape Ups yang konon bisa membantu pemakainya membentuk tubuh hanya dengan mengenakan sepatunya sambil berjalan kaki. Kim mengenakan sepatu itu saat harus seharian berada di lokasi syuting film atau pengambilan foto.(nad/kps) AP PHOTO/HENNY RAY ABRAMS

K O TA P O N T I A N A K

PROPERTI

JASA

RUMAH DIJUAL Dijual cepat rumah+tanah Jl.Perdamaian Komp.Ari Karya Indah I No.A7 Kobar ujung L=9x45,hrg nego hub: 08125630719

ANGKUTAN Anda sibuk? Hubungi call boy jasa antar jemput segala jenis barang.Hubungi: 081345498474 / 085750278263 00017807B

ARSITEK Vena Arsitek mlyni desain&pkrjaan eksterior rmh,ruko,toko&interior(kitchen set,TV set,Bedset dll) Hub:081345919770 00017403B

BIRO JASA Pajak SPT MS / thn, PPh psl 21, psl 25, PPn & problem pajak lainnya. Hub : Dodi Soetanto 0812 5171 7444 00017460B

Paket CV,PD,PT,KOPERASI,SITU/HO,SIUP, TDP,SIUPAL,Akte Gross Kapal,Pajak,IMB, NPWP,dll.Hub:7500310/081257108232 ANAS 00017323B

KURSUS Dicari cln guru TK/PAUD di didik di LPGTK MERAH PUTIH Jl.Pel.Laut Gg.Karya I / 15 Kubu Raya.Hub: 0812 563 9392 00017771B

JASA

MOBIL

TA X I

00017637B

Jl.Cendana Gg.Cendana dlm No.9, fas : 4kmr,1wc,PLN 3500w,PDAM,TLP. Hub: Victor 0812 561 4983 00017809B

RUMAH DIKONTRAKKAN Rmh beton 1Lt,4KT,1KM,fas:PLN,garasi/tmp usaha,lingk aman,di Dusun Garuda Jl.Raya Kakap.Hub:6587510/9139948 00017775B

RUPA-RUPA DIJUAL HEWAN Dijual 2 ekor anjing chihuahu jantan & betina 11 bln, kondisi sehat & lincah, tlh 3x vaksin, lengkap dengan sertifikat, hub: Henny (081257991777) SMTR

PELUANG BISNIS Dgn program MGU & modal 50rb di STALVIN anda bs bk usha utk jd jutawan.Hub : 0856 5445 0101 / 0852 5200 5566

LAUNDRY Ekspres Lndry 4,5rb/kg,antr jmpt grtis,5jam slsai,300rb/bln,lggnan TL7975534

00017847B

00017582B

NISSAN

MOBIL MOBIL DIJUAL Djual cpt&murah minibus daihatsu espass Th96,silver,mesin bgs,ac double,tape,mulus Rp.35Jt.Hub: 0813 5250 5456 00017851B

MARCH

Jl. Prof. M. Yamin No. 16

DP 15 jt-an Angsuran 145.000/hari

/ 0561- 6588692

Jual murah Truk ISUZU BISON th.90 keadaan jalan. Hub : 0852 5264 5869

Grand Livina Livina X-Gear All New X-Trail

14.750.000 16.765.500 23.950.000

148,8 jt

5.090.000 5.650.000 8.450.000

ARi 0815 1188 1488

00017877B

PENGUMUMAN LOWONGAN KERJA Anda ingin jd guru PAUD/TK/Playgroup bkwltas &prof,LPGTK PELANGI tmptnya,KUBURAYA Jl.Adisucipto KM 14,5 Tlp:7147123,PTK Jl.Cendrawasih No.30 A Tlp:730123 00017834B

Dcr waitres/bartender,pria.Lmrn dtujukan Cafe Exotic Borneo Jl.Merdeka brt 00017842B

PROPERTY

Hadir Tahun Ini

NEW

K E S E H ATA N

CMYK


CMYK

mart arenting S P

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Cemilan Sehat untuk Anak

Banyak orangtua melarang anak-anaknya jajan sembarangan namun di rumah sendiri tidak disediakan cemilan (snack) yang sehat buat mereka. Padahal, dengan tersedianya cemilan sehat di rumah, pelan-pelan anak-anak bisa diberikan pengertian untuk mengerem keinginan jajan di luar rumah. Cemilan sehat mutlak perlu karena mereka dalam masa tumbuh kembang

S

UDAH jadi sifat dasar dan naluri anak-anak untuk selalu mengemil. Naluri mengemil ini sebenarnya tak perlu dibatas-batasi sepanjang apa yang mereka santap adalah makanan sehat. Sayangnya, fakta kebanyakan menunjukkan anak-anak sering diumbar jajan di sembarang tempat, sembarang makanan dengan bahan pengawet, pewarna berbahaya serta zat berbahaya lainnya. Bila dibiarkan memilih sendiri, maka anak-anak cenderung akan membuat pilihan yang buruk seperti memilih yang manis-manis

dengan zat pemanis buatan dan kadar lemak yang tinggi. Orang tua berperan penting untuk memberikan pilihan cemilan yang lezat tapi sehat, seperti buah dan sayuran segar, atau bahkan roti tangkap. Orangtua harus memilihkan makanan yang dapat memuaskan rasa lapar anakanak, mempunyai asupan energi dan nutrisi yang penting bagi tubuh. Makanan dengan berbagai veriasi untuk memastikan anda mendapatkan semua nutrisi yang diperlukan dan buat cemilan buatan sendiri buatan anda kelihatan lebih menarik. Berikut ada beberapa cemilan terbaik yang bisa dipilih:

Pilihkan cemilan sehat buat anak-anak khususnya berbahan buahbuahan

21

z Cemilan berbahan gandum/sereal Cemilan yang terbuat dari whole-grain mengandung karbohidrat kompleks dan serat tinggi, yang dapat memberikan asupan energi dalam jangka waktu yang cukup lama. Cari jenis cemilan seperti crackers, oatmeal/havermut, cereal, roti (dengan mentega tanpa garam, selai kacang, selai buah, taburan meses. z Sayur dan buah-buahan Makan sayur dan buahbuahan membuat perut anda terasa penuh tanpa menambah lemak dan hanya sedikit kalori. Mereka juga mengandung vitamin, mineral, serat dan nutrisi lainnya. Contoh: potongan buah segar, potongan sayur yang dikukus (wortel, brokoli, dll) disajikan dengan celupan/olesan lezat (spt saus keju, selai, dan sebagainya), ubi/singkong kukus/rebus, jus wortel, kentang panggang, cake wortel, cake pisang, dll.

z Kacang-kacangan dan biji-bijian Kacang-kacangan dan bijibijian adalah sumber protein yang baik, yang dapat membuat perut anda terasa kenyang lebih lama. Lemak yang ada pada kacangkacangan dan biji-bijian adalah monounsaturated fat lemak tak jenuh tunggal (?), suatu jenis lemak yang baik bagi tubuh. Kacangkacangan dan buah-buahan mengandung kalori yang sangat tinggi, jadi jangan makan terlalu banyak. Contoh: bubur kacang hijau, susu kacang kedelai, kacang polong kukus.

Untuk mengurangi keinginan jajan di kalangan anak-anak, biasakan menyediakan cemilan sehat bikinan sendiri di rumah z Produk susu Keju, yogurt dan produk yang mengandung susu lain adalah sumber kalsium, protein dan nutrisi lainnya. Produk susu dapat memiliki kandungan lemak yang tinggi, jadi pilih produk yang rendah lemak. Yogurt mungkin mengandung

CMYK

banyak tambahan gula, jadi anda bisa mempertimbangkan penggunaan yogurt yang “ringan� bila anda ingin membatasi asupan kalori anda. Contoh cemilan: susu UHT dalam kemasan, yogurt plain, milkshake buah (susu diblender dengan buah segar

dan es krim vanili), yogurt plus potongan buah, puding yang mengandung susu. Meskipun cemilan dapat menjadi tambahan dalam menu yang sehat, cemilan juga dapat menjadi sumber kelebihan kalori bila tidak dimakan dengan hati-hati. Sebagai contoh, sejumlah kacang almond (sekitar 23

biji atau segenggam) mengandung 164 kalori. Akan tetapi bila anda makan segenggam segenggam sehingga jumlah totalnya menjadi satu cangkir kacang almon, maka hitungan kalorinya akan melonjak menjadi lebih dari 800 kalori. (tribunnews/ danarsmomblog/esy)


CMYK

22

P

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Keberadaan Arumi Jadi Teka-teki

enyelesaian konflik aktris Arumi Bachsin dengan keluarganya kini terus terkatung-katung. Selepas dari perlindungan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) sejak kabur dari rumah orangtuanya, Arumi kini dikabarkan berada di Lembaga Bantuan Hukum (LBH). “Dari informasi yang berkembang kita mendapat informasi bahwa Arumi sekarang berada di LBH,” kata pengacara keluarga Arumi, Minola Sebayang, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Minggu (6/2). Menurut Minola, pihak-pihak yang memberikan keterangan, belum sepenuhnya bisa dipercayai pernyataannya karena menurut Minola, informasi tentang keberadaan Arumi tersebut diperolehnya dari keterangan-keterangan saksi yang masih sumir. Minola Sebayang

menyebutkan, salah satu saksi yang memberikan keterangan tentang keberadaan Arumi adalah Gufron. Dia sehari-hari bekerja di tempat Seto Mulyadi. Minola menambahkan, sejak semula keluarga Arumi mencurigai jika Arumi sebenarnya tidak kabur dari rumah, namun dia pergi karena diculik. “Mungkin Arumi yang datang sendiri ke sana, namun dia berada dalam kontrol orang yang menculiknya. Itulah dugaan dari keluarga,” papar Minola. Minola Sembayong menjelaskan, kasus yang menimpa Arumi bukan semata kasus kaburnya dia dari rumah orangtuanya. Di balik kejadian tersebut ada persoalan yang lebih rumit. Sebelumnya disebut-sebut, Arumi sengaja kabur dari rumah karena tak tahan dieksploitasi oleh ibunya. “Persoalan ini lebih pelik dari persoalan antara ibu

dan anak, ini persoalan kriminal, melarikan anak melibatkan beberapa lembaga,” ungkap Minola Sebayang. Indikasinya, lanjut Minola, bisa dilihat dari kronologis pernyataan pejabat KPAI. Saat awal Arumi hilang dari rumah orangtuanya, Hadi Supeno, ketua KPAI saat itu mengatakan bahwa Arumi berada dalam perlindungan dan pengawasan setelah yang bersangkutan meminta perlindungan dari eksploitasi orangtua. Minola menilai ada kejanggalan dengan tindakan Hadi Supeno. Dia tidak melakukan tindakan mediasi untuk menyelesaikan konflik Arumi dan keluarganya. “Belakangan, dia malah tidak bisa mempertanggungjawabkan keberadaan Arumi saat ini. Ini membuat indikasi bahwa Arumi sebenarnya diculik, semakin besar,” lanjut Minola. Arumi tercatat sudah dua kali kabur dari rumah. Kejadian pertama dia lakukan pertengahan tahun lalu. Saat itu Arumi kabur setelah bertengkar dengan ibunya yang melarang dirinya berpacaran dengan pria asal Malaysia bernama Miller. (jar)

HOTEL KAPUAS DHARMA Jl. Imam Bonjol No. 89 Pontianak Phone : (0561) 766669, Fax : (0561) 735 399

Fasilitas 58 Standard Rooms & 49 Superior Rooms · Executive Room · Coffee Shop · Room Service 24 hours · VIP karaoke Rooms · Laundry · Taxi service ·

CMYK

yang

Arumi Bachsin


CMYK

sport hot news Termotivasi Rekor Penonton DITAHANGuard Los Angeles Lakers, Shannon Brown (12) ditahan guard New Orleans Hornets Marcus Thornton (5) saat akan meloncat dalam lanjutan NBA di New Orleans (6/2). AP PHOTO/ CHUCK COOK

TAMPIL di depan penonton yang mencetak rekor terbanyak di New Orleans Arena, dua bintang Los Angeles Lakers, Pau Gasol dan Kobe Bryant tampil semakin bersemangat. Lakers mengungguli New Orleans Hornets 101-95 di laga tandang, Minggu (6/2). Gasol mencetak poin tertinggi dengan 34 poin dan 10 rebound, sedangkan Kobe menyumbang 32 poin dan sembilan rebound. Pertandingan digelar di depan 18.426 penonton, jumlah penonton yang sangat besar ini merupakan rekor terbanyak di kandang Hornets setelah memasuki

musim badai Katrina. “Memang agak sulit untuk dijelaskan tapi ini kemenangan yang mengesankan di depan jumlah penonton yang sangat banyak seperti malam ini. Para penonton sangat antusias, mereka berharap kami bermain dengan level permainan sebagai tim juara. Itulah yang mendorong pemain kami tampil bagus di pertandingan ini,” kata Pelatih Lakers, Phil Jackson. Jackson menjelaskan para pemain memiliki semangat yang semakin besar saat menghadapi tantangan menjalani pertandingan tandang. Kemenangan ini membawa Lakers meraih kemenangan pembuka dalam tujuh agenda pertandingan

tandang yang akan dihadapi. Sekaligus Lakers kini memperpanjang rekor kemenangan tandang menjadi 16-8. Sedangkan bagi Hornets kini memiliki rekor 20-6 di pertandingan yang digelar di kandang mereka, sebelum kalah dari Lakers mereka meraih kemenangan di tujuh laga kandang secara beruntun. Chris Paul dan David West menjadi dua pemain Hornets yang mencetak doubledouble. Paul mencetak 21 poin dan 15 assists sedangkan West mencetak 16 poin dan 12 rebound. “Kami sebenarnya bermain cukup bagus di pertandingan ini, bisa anda lihat sendiri di papan skor, kami bermain cukup agresif. Tetapi Lakers memang salah satu tim dengan pertahanan terbaik saat ini,” kata Chris Paul. Bukan berarti Hornets tak bisa mengalahkan Lakers, Paul mengatakan mereka pernah mengalahkan tim juara bertahan tersebut tetapi momen kemarin memang milik Lakers. Hornets di pertandingan ini terpaksa tak bisa diperkuat oleh center Emeka Okafor karena cedera paha kiri dan forward trevor Ariza yang cedera engkel. Selain itu mereka juga tak bisa memainkan Jason Smith, pemain yang biasa jadi pengganti Okafor karena sedang sakit.(Tribunnews/ mba)

SENIN 7 FEBRUARI 2011

23

Duo McLaren Waspadai Schumi

AP

PHOTO/MARKUS AP PHOTO/MARKUSSCHREIBER SCHREIBER

BERPOSEMcLaren, Lewis Hamilton (kiri),(kiri), dan Jenson Button berpose saat presentesi mobil BERPOSE-Dua Duapebalap pembalap McLaren, Lewis Hamilton dan Jenson Button berpose saat presentesi anyar Mercedes MP4-26MP4-26 di Berlindi (5/2). mobilMcLaren anyar McLaren Mercedes Berlin (5/2).

DUET pembalap pebalap McLaren, Jenson Button dan Lewis Hamilton memiliki pandangan yang berbeda tentang ancaman Michael Schumacher di musim F1 2011. Button menilai Schumi akan bangkit setelah musim lalu gagal memperlihatkan performa terbaik sedangkan Hamilton beranggapan Schumi akan

CMYK

tampil biasa-biasa saja, tak akan banyak perubahan dibanding musim lalu. Berbicara di sela peluncuran Mobil McLaren MP4-26 di Berlin, kedua pembalap itu mendapat kesempatan mengungkapkan pandangannya di persaingan F1 mendatang. “Dia adalah juara dunia F1 tujuh kali jadi kita bisa

beranggapan bahwa dia mampu menjadikan tahun ini sebagai tahun terbaiknya jika dia memang mau untuk meraihnya, itu bisa terjadi jika dia mendapat dukungan tim dan mendapatkan mobil yang tangguh,” kata Hamilton. “Tapi secara pribadi saya pikir tak akan ada perbedaan yang sangat besar dengan musim lalu. Walaupun bisa

saja pandangan saya ini salah dan dia bisa membuktikan sebaliknya,” ujar juara F1 2008 ini. Sedangkan Button yang pernah menjadi juara dunia 2009 bersama tim yang merupakan cikal bakal tim Mercedes GP sekarang, Brawn GP, memiliki pandangan berbeda. Button mengaku lebih mengenal team principal Mercedes GP, Ross Brawn yang kini menukangi Michael Schumacher. Button sangat yakin Mercedes bakal membuat gebrakan musim ini. “Saya pikir iya, Mercedes akan tampil lebih kompetitif,” kata Button. “Dengan dukungan Ross Brawn di belakang Schumi maka mereka akan bisa membuat mobil yang kompetitif dan memberikan kesempatan bagi Nico dan Michael Schumacher untuk bisa meraih hasil yang bagus. Mereka pastinya akan menjadi tim yang bisa berjuang keras untuk meraih kemenangan pada tahun ini,” kata Button. “Jika Michael mendapatkan mobil tangguh yang siap dipakai olehnya maka dia pasti akan bisa tampil lebih kompetitif,” kata Button. (Tribunnews/mba)


CMYK

24

SENIN 7 FEBRUARI 2011

Lepaskan Beban Pikiran TAK ingin dirundung kebosanan melewati musim dingin berkepanjangan, model dan presenter cantik Claudine Keane memilih terbang ke Dubai untuk berlibur. Istri Robbie Keane ini menyewa jet terbang ke Dubai untuk menikmati kehangatan pantai di sana. Claudine yang tergabung dalam anggota istri dan pacar atlet sepakbola Inggris (WAG’s) itu tertangkap kamera tengah menimkmati luburannya di Dubai. Tubuh seksinya tertangkap kamera tengah asik bersurfing. Dengan balutan bikini warna perak, tubuh indah Claudine sempat memancing perhatian. Ia tampak begitu menawan seakan menunjukkan kemampuannya menjaga bentuk tubuhnya, mengingat dia baru saja melahirkan. Tak heran bila kemudian ia dipercaya sebagai model merk kenamaan semisal Adore Moi by Ultimo dan model lingerie keluaran Debenhams. Sebagaimana dilansir Dailymail.co.uk, pilihan Claudine untuk berlibur ini karena ingin melepaskan kejengahan musim dingin. Apalagi situasi sang suami yang dipinjamkan ke West Ham lantaran tidak mendapatkan tempat utama di Tottenham Hotspur. Claudine selain model juga presenter televisi Irlandia. Mantan kontestan Miss Irlandia ini memang sering memamerkan tubuh langsingnya. Saat tampil untuk Adore Moi by Ultimo ia hanya mengenakan koleksi

Claudine Keane

lingerie seksi Adore Moi. Claudine sungguh memukau walaupun sudah memiliki seorang anak.

Di Adore Moi by Ultimo, Claudine menggantikan model Adore Moi. “Lingerie ini sangat indah. Saya selalu menjadi

Ambisi Bisnis Mode KENDA TI telah menjajal menjadi KENDATI model, Claudine tidak melupakan ambisinya. Claudine berambisi memeliki bisnis mode sendiri, mengikuti jejak sesama WAG’s terdahulu, Victoria Beckham. Dia mengatakan kepada surat kabar Irlandia Herald, bahwa bos Ultimo Michelle Mone adalah inspirasi untuk mewujudkan ambisinya memiliki bisnis mode. “Ketika saya menandatangani kontrak dengan dia (Mona), dia membawaku untuk melihatlihat pabrik, sekitar tempat kerja, dan saya ber temu semua staf-nya. Dia benarbenar hanya memberi saya wawasan untuk berbisnis. Saya selalu mencintai fesyen. Saya bahkan selalu mencintai desain interior. Kami memiliki beberapa rumah dan aku mendesainnya sendiri. Ini sesuatu yang benar-benar saya nikmati. Saya suka memilih kain dan tekstur, hanya hal-hal konyol seper ti itu,” akunya. Selain mengaku tertarik dengan dunia fesyen, Claudine menyadari sosok tingginya tidak akan cukup untuk dia menjalani karier di dunia mode. “Ini (postur tinggi) membantu, tetapi Anda harus memiliki

DAYLIFE

Claudine Keane inisiatif sendiri karena ada begitu banyak orang di luar sana yang mungkin memiliki wajah atau nama atau apapun yang ingin melakukan sesuatu dengan kelebihannya itu,” tutur Claudine. Dia mengakui usai melahirkan, ukuran payudaranya berubah dari cup A ke E. “Saya berharap mereka akan berakhir di cup D, tapi aku sekarang memakai bra berukuran 34C setelah melahirkan,” akunya. “Bokong saya juga lebih besar sekarang. Tapi, Rob suka dengan bentuk tubuh saya,” pungkasnya. (ugi)

penggemar beratnya dan desain baru musim panas ini sangat menakjubkan,” ungkapnya. Michelle Mone OBE, pencipta Adore Moi by Ultimo, mengatakan, Claudine adalah seorang wanita cantik dan mereka senang memilikinya untuk promo Adore Moi by Ultimo. Wanita berusia 27 tahun ini telah melihat karier di dunia fesyen dalam beberapa tahun terakhir. Sebagai seorang ibu, dan istri, Claudine mendukung suaminya saat pindah dari klub ke klub. Meski memiliki warna kulit kecokelatan, rambut pirang, namun Claudine bukan tipe WAG’s pada umumnya, yang hanya hura-hura dan pamer kemolekan tubuh. Claudine berhasil menyelesaikan studinya dan mememiliki gelar bidang ekonomi dan keuangan dari University College Dublin. Di sisi lain Claudine ternyata juga dikenal peduli dengan orang. Salah satu buktinya adalah saat membuat Mary Byrne yang rindu rumahnya tetap betah untuk tampil sebagai bintang X Factor. Mary, 51 tahun berjuang keras untuk berhadapan dengan publik dan kerinduan atas rumahnya, akhirnya merasa nyaman setelah mendapatkan saran dari Claudine. “Claudine, telah membantu Mary untuk bertahan. Mary sangat merindukan keluarganya dan temannya, tapi Claudine telah membantunya,” ujar sumber the Sun. (tribunnews/ugi)

Tribun Facebook Lestarikan Seni Daerah yang Memudar Facebook

Ridho Obiet IdochiRiyulovers

PRODI Seni Tari dan Musik, FKIP Untan, mewajibkan mahasiswanya membuat pagelaran atau pertunjukan. Jumat pekan lalu, mereka menampilkan Galeri Budaya Nusantara dengan tari- tarian, musik tradisional, dan drama. Sampaikan pendapat Anda, bagaimana para mahasiswa ini bisa semakin mengembangkan potensi seni dan budaya daerah.

Agoes Thamy Lebih baik banyak menunjukan kesenian daerah yang telah memudar, agar kesenian tersebut tetap terjaga. Dan masyarakat juga harus ikut mendukung kesenian daerah.

Rinus Pile Prodi Seni Tari dan Musik, FKIP Untan, mewajibkan mahasiswanya membuat pagelaran atau pertunjukan, sangat membuka wacana bagi mereka yang kreatif dan berjiwa seni tinggi. Itu kesempatan yang harus dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan potensi yang dimiliki setiap mahasiswanya.

Rezky Utami Zakaria Alfin Bagus dong, jangan hal yang negatif saja yang ditonjolkan. Kalau semua mahasiswa seperti itu, pasti Kalbar akan maju dan bangga mempunyai mahasiswa seperti mereka. Kalau bisa semua pelajar dari kalangan SD, SMP, SMA juga diajak, supaya bisa membawa harum nama Kalbar.

Kamaludin Iskandar Jangan keluar dari pakem yang ada. Ada 3 unsur seni: tradisional, kreasi dan modern, harus dipisahkan, yang akan menjadi daya tarik atau nilai lebih dari seni budaya nusantara, khususnya seni budaya khas Kalimantan Barat.

Ibwa Juventini Rosadi Sebagai alumni FKIP ini adalah berita yang menggembirakan. Para pemudalah yang perlu melestarikan budaya daerah. Semangat!

Sigit Wahjoe Oetomo Kalbar terdiri dari banyak suku dan budaya. Lestarikan dan tunjukan bahwa dari Kalbar juga ada yang bisa ditunjukkan kepada daerah lain bahkan negara lain.

Bagus sekali, sebagai generasi bangsa, kita wajib melestarikan budaya-budaya yang ada di seluruh nusantara. Jangan mudah terpengaruh oleh budaya asing, karena budaya kita lebih baik dibandingkan budaya asing.

Aries Tourism Seni adalah hasil sebuah pemikiran manusia, penjiwaan yang terkonsep. Mungkin hal itu terlebih dahulu yang harus diresapi setiap insan seni. Kemudian berlanjut pada penghayatan jiwa serta dituangkan dalam berbagai kegiatan seni baik pagelaran, tarian kolosal, lukisan dan lainnya.

Sebut Jak Edwin Jangan surut dan pantang menyerah, cipatakan terus kreasi-kreasi seni dan budaya. Namun ingat jangan tinggalkan khasanah budaya yang asli, sehingga yang paling penting adalah intisari mengandung nilai-nilai asli.

Edi Sinaga Menurut hemat saya hal tersebut sangat positif dan perlu kita dukung, memperkaya khasanah budaya nusantara khususnya Kalbar, yang kaya akan budaya lokal yang tidak dipunyai oleh daerah lain. Tentunya menjadi daya tarik tersendiri untuk menarik wisatawan lokal maupun manca negara.

Fitri Handayaning setia Disini Kembangkan seni dan kebudayaan daerah mulai dari diri sendiri, keluarga, sahabat, orang sekitar. Tidak hanya di daerah asalnya, tapi di daerah lain juga diperkenalkan melalui cerita, ciri khas, adat-istiadat, tempat wisata, foto, bingkisan atau souvenir buah tangan.

Deejay Ivan Kegiatan yang sangat mempunyai nilai-nilai bakat yang tinggi. Apalagi seni-seni tradisional juga ditampilkan. Jangan seni modern saja yang sekarang kita ingat. Seni tradisional itu nilainya lebih tinggi dari yang modern. Dan kegiatan ini sekaligus mencari bibit-bibit generasi penerus bangsa.

Bun Yamin Matruk Kembangkan nilai seni dan budaya di kalangan mahasiswa, agar mereka dapat mempraktekkan pogram studi yang dipelajari di kampus. Selanjutnya seni dan budaya daerah harus dilestarikan dari generasi ke generasi agar tidak punah.

Neky Yusriadi Asmi Ri Zani Sangat kreatif. Prodi ini merupakan yang termasuk baru di FKIP. Saya rasa pergelaran tersebut harus terus berlanjut untuk membangkitkan rasa nilai budaya. khususnya budaya lokal.

CMYK

Penanaman nilai-nilai budaya sejak dini pada generasi muda harus kita dukung bersama sebagai upaya pelestariannya. Ayo para pejabat, mahasiswa, dosen, dan semua masyarakat. Bahu-membahu kita lestarikan budaya yang tak ternilai harganya.

Adre Adr Harus sering diadakan iven seperti itu, sehingga budaya seni tak lekang oleh waktu.

Eko Emondj Suatu program yang sangat bagus, yang dapat menimbulkan kecintaan generasi muda pada kesenian daerah, agar tetap lestari dan berkembang di era modernisasi saat ini.

Zee Dhegel Wah bagus tu, karena kebanyakan zaman sekarang anak-anak bangsa tidak memikirkan ciri khas tradisional. Mungkn dengan ini tarian trdisional bisa di sukai banyak kalangan mahasiswa.

Jarwo Cool Setuju, itu salah satu cara melestarikan budaya dan seni nusantara. Ke depanya mudah-mudahan budaya dan seni nusantara lebih berkembang dan tidak hilang oleh kemajuan zaman.

Cepto Mediyanto Semoga mahasiswa bisa menampilkan kreasi baru, dan mempertahankan tarian yang sudah ada. Serta mematenkan tarian yang diciptakan, supaya nggak diakui negara lain.

Abdee Silveera Bagus banget tuh, tapi jangan sampai awalnya saja yang berjalan baik, tapi harus terus berlanjut hingga mahasiswamahasiswa baru nantinya.

Aannddii Bussinesman Terus kembangkan ide ide baru dalam seni, dan jangan lupa lestarikan seni dan musik daerah.

Didih Abidin Salut, ini baru mahasiswa, kegiatan-kegiatan positif seperti ini sepatutnya di dukung oleh seluruh masyarakat dan pemerintah.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.