ePaper Tribun Pontianak

Page 1

CMYK

Rp 2.000 LANGGANAN Rp 55.000/Bulan

EDISI 314 Tahun III 24 HALAMAN (3 SESI) BERLANGGANAN: SMS ke (0561) 7555500 Telp.(0561) 725588 IKLAN : (0561) 7910123

RABU

15 JUNI 2011

Cornelis: Jangan Lupa Rakyat

Demokrat Kalbar Ucapkan Selamat Jangan lupa rakyat konstituen yang telah memilih, dan PDI Perjuangan yang telah mengusung.

Saya jamin, saya menjadi bupati untuk semua masyarakat Landak, bukan hanya untuk pemilih saya.

CORNELIS Gubernur Kalbar

LANDAK, TRIBUN - Gubernur Kalbar, Drs Cornelis MH, meminta Bupati Landak Terpilih, Adrianus Asia Sidot, tetap berkomitmen mengurus rakyat sesuai amanah UU dan peraturan yang ada. Sebagai Ketua DPD PDIP

ADRIANUS A SIDOT TRIBUN/DOK

TRIBUN/DOK

Kalbar, Cornelis juga mengingatkan Adranus jangan lupa rakyat konstituen yang telah memilih dia, dan PDI Perjuangan yang telah mengusungnya. Cornelis menyampaikan hal itu melalu BlackBerry Messenger (BBM) ke ponsel BlackBerry

Bupati Landak Terpilih

putrinya, Karolin Margret Natasa, Selasa (14/6) malam. Karolin kemudian meneruskan BBM Cornelis itu ke Tribun. “Saya mengucapkan selamat atas kemenangan Adria-

Bersambung ke Hal 7

Dr Zulkarnaen Pengamat Politik Untan

Bangun Keguyuban DENGAN kemenangan mutlak pasangan Adrianus Asia SidotHerculanus Heriadi, saya yakin keguyuban di Landak akan mudah terbangun. Dengan sendirinya, rakyat akan kembali menyatu setelah pemilukada. Landak akan berada dalam kondisi yang kondusif. Tidak perlu repot-repot untuk membuat acara khusus merangkul pasangan calon lain, karena dengan sendirinya kompetisi itu akan mencair. Mereka akan berpikir untuk bersamasama membangun Landak. Jadi, mengupayakan keguyuban di Landak pasca kom-

Bersambung ke Hal 7

Elite Corner

Perjuangkan Kesehatan Grace Dirgahayu Tarigas Putri Adrianus A Sidot

PERTAMAtama, saya bersyukur kepada Tuhan Yesus Kristus, peTRIBUN/DOK milukada sudah selesai dengan damai. Kondisi ini yang dibutuhkan semua pihak, termasuk saya. Biar bagaimanapun, kedamaian menjadi suatu pondasi yang kokoh untuk mewu-

judkan kemakmuran bagi masyarakat Landak. Pada kesempatan ini, saya menyampaikan selamat kepada ayah yang mendapat kepercayaan dari masyarakat untuk kembali memimpin Landak. Di depan sudah banyak tantangan dan rintangan yang menunggu dan tentunya harus berhasil dilewati dengan sebuah

KOMPAS/LUCKY PRANSISKA

BELITAN KORUPSI - Sekertaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, Wahid Muharram, berada dalam mobil tahanan seusai diperiksa KPK, Selasa (14/6). Korupsi di Kemenpora termasuk satu di antara kasus korupsi yang membelit negara ini. Indonesia berada pada posisi bawah penanganan korupsi sesuai hasil survei internasional.

Kuntoro Malu RI Negara Terkorup JAKARTA, TRIBUN - Ketua Satgas Pemberantasan Mafia Hukum, Kuntoro Mangkusubroto, kaget atas hasil survei World Justice Project (WJP). Survei mengenai kondisi sejumlah negara dalam penegakan hukum itu, termasuk korupsi, menyebut Indonesia berada di peringkat 47 dunia dari 65 negara yang disurvei. Kuntoro pun mengaku malu. “Cilaka, malu, ya. Jalan saya enggak bisa tegak, ya,” kata Kuntoro sambil terkekeh di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Selasa (14/6). Kuntoro layak malu. Sebab, dia dijadwalkan me-

KPK harus punya keberanian. Tidak tebang pilih. Saat ini terkesan ragu-ragu pada yang melibatkan lingkaran kekuasaan. PRAMONO ANUNG TRIBUN/DOK

Wakil Ketua DPR

nyambangi kantor WJP di Washington DC untuk memaparkan kondisi penegakan hukum di Indonesia. Dia akan memaparkan government public participation. Survei yang diberi nama

Si Pengungkap Masih Trauma Diusir Warga

Bersambung ke Hal 7

Gusti Suryansyah Pangeran Ratu Keraton Landak

Harapan kita, kandidat terpilih ini bisa meTRIBUN/DOK lakukan yang terbaik kepada segenap masyarakat Landak. Seperti

ISTIMEWA

BEBERKAN - Siami bersama suaminya, Widodo, baru-baru ini membeberkan aksi nyontek massal yang melibatkan putra mereka, Alifah.

Bersambung ke Hal 7

JAKARTA, TRIBUN - Kasus nyontek massal saat Ujian Nasional di SDN Gadel II/577 Tandes, Surabaya, menarik perhatian MPR. Siami, ibu dari murid yang bernama Alifah Ahmad Maulana, diundang untuk bertemu dengan pimpinan MPR. “Kita prihatin sekali dengan kejadian di Surabaya, itu mengusik kemanusiaan kita. Kita akan mengundang dia (Siami), kita akan mengundang anaknya, termasuk wali kotanya,” kata Wakil Ketua MPR, Lukman Hakim Saifuddin, di Jakarta, Selasa (14/6).

Saya Sampai Lupa Makan Siang Dr Pabali Musa MAg, Wakil Bupati Sambas, terus terang mengaku canggung di hari pertamanya masuk kantor. Menjadi seorang birokrat memang hal yang sangat baru baginya. Sebelumnya, ia dosen FISIP Untan dan pernah memimpin DPW Muhammadiyah Kalbar.

P

TRIBUN PONTIANAK/SUHENDRA YUSRI

abali Musa (48) dilantik menjadi Wakil Bupati Sambas, bersama Bupati Juliarti Djuhardi Alwi, Senin (13/6) lalu. Nah, Selasa (14/6) kemarin merupakan hari pertama Pabali masuk kantor dan menempati ruang kerjanya. Ruang kerja itu sebelumnya

ditempati Juliarti, yang selama periode 2006-2011 menjabat wakil bupati. Kini Juliarti bergeser ke ruangan kerja bupati, yang sebelumnya ditempati Burhanuddin A Rasyid. Saat ditemui Tribun di ruang kerjanya, Selasa, Pabali menggunakan kopiah hitam dengan pakaian safari ber-

warna krem. Tampak simbol jabatan di dadanya sebelah kanan, dan lambang Kopri di sebelah kiri. Pabali mengaku canggung, karena sebelumnya ia lebih banyak beraktivitas di kampus Untan sebagai tenaga pengajar pendidikan Agama Islam. Pada hari pertama kemarin, ia langsung mengikuti apel pagi. “Saya datang lebih awal, yaitu pukul 07.00. Kemudian, setelah itu, saya meninjau ke beberapa ruangan di Kantor Bupati,” bebernya. Pabali sebelumnya belum

Bersambung ke Hal 7

Alifah adalah murid kelas VI SDN Gadel II, yang saat UN beberapa waktu lalu disuruh oleh gurunya untuk memberi contekan kepada seluruh murid di kelasnya, dan juga di kelas sebelah. Siami, ibu Alifah, protes ketidakjujuran yang diajarkan kepada anaknya. Ia pun menemui kepala sekolah hingga komite sekolah, namun tak mendapat tanggapan yang layak. Ia lalu membuka kejadian itu ke media massa. Setelah kasus nyontek mas-

Bersambung ke Hal 7

Rahasia Seksi

Wabup Pabali Canggung di Hari Pertama

RUANG KERJA - Wakil Bupati Sambas, Pabali Musa, duduk di ruang kerjanya yang baru di Kantor Bupati Sambas, Selasa (14/6). Pabali dilantik bersama Bupati Juliarti Djuhardi Alwi pada Senin (13/6).

Bersambung ke Hal 7

Contekan Massal Masuk MPR

Jadi Taman Indah KITA semua, khususnya masyarakat Landak, sangat pantas berterima kasih kepada Tuhan. Tahapan pemilukada hingga rapat pleno KPU terlaksana dengan baik, aman, dan damai. Untuk pasangan Adrianus Asia Sidot-Herculanus Heriadi, saya ucapkan selamat.

World Justice Project 2011 Rule of Law, seperti dilansir United Press International, Selasa, merupakan survei tahunan yang dibiayai oleh Neukom Family Foundation, Bill & Melinda Gates Foundation, dan Lexis-

Nexis. “Korupsi sudah sangat menyebar luas di Indonesia. Negara ini berada di posisi kedua dari terakhir untuk wilayah regional, dan di posisi 47 secara global (dari total 65 negara),” jelas hasil survei tersebut. Survei ini terbagi ke dalam 9 kategori penegakan hukum, antara lain kekuasaan pemerintah yang terbatas, ketiadaan korupsi, hukum yang jelas, stabil dan transparan. Juga, ketertiban dan keamanan, hak-hak dasar, keter-

MANTAN Puteri Indonesia 1996, Alya Rohali, tetap menjaga keindahan tubuhnya. Meski kini sudah beranak tiga, ia tetap rajin berolahraga demi mendapatkan tubuh yang indah. “Rahasianya, setelah 40 hari melahirkan, saya sudah olahraga. Lari dan treadmil. Itu saja yang bikin cepat kurus,” ujar Alya di Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta, Selasa (14/6). Mantan presenter kuis Siapa Berani itu pun mengaku bersyukur masih bisa memiliki tubuh yang seksi meski sudah berumur. Namun, ia mengatakan, menjaga berat badan bukan semata-mata untuk pa-

Alya Rohali

Ber Bersambung ke Hal 7

Kunjungi www.tribunpontianak.co.id, portal berita real time pertama di Kalbar. E-mail: tribunpontianak@yahoo.com. Add Facebook: Tribun Pontianak Interaktif. CMYK


2

Internasional

RABU

15 JUNI 2011

Jepang Teliti Radiasi pada Anak Bagikan 34 Ribu Dosimeter JEPANG, TRIBUN - Pemerintah Kota Fukushima akan membagikan alat pengukur radiasi kepada 34.000 anak-anak untuk mengetahui paparan radiasi dari pembangkit tenaga nuklir yang rusak akibat bencana gempa bumi dan tsunami Maret lalu. Semua anak berusia antara empat hingga 15 tahun akan diminta mengenakan dosimeter selama tiga bulan dan data akan dikumpulkan setiap bulan. Pejabat Kota Fukushima mengatakan, alat akan diberikan kepada anak-anak dan akan dipakai mulai September. Alat ini juga akan diberikan kepada bayi di bawah usia tiga

Pemerintah berencana mengajukan rancangan undang-undang ini ke parlemen secepatnya. BANRI KAIEDA Menteri Perindustrian Jepang

tahun atas permintaan orang tua mereka. Kota Fukushima terletak sekitar 60 kilometer dari pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Daiichi. PLTN itu mengalami rusak berat akibat gempa bumi dan tsunami pada tanggal 11 Maret lalu. Fukushima berada di luar zona terlarang 20 kilometer di sekitar PLTN, tetapi banyak warga setempat khawatir akan

Kelinci Tanpa Telinga KETAKUTAN baru akibat kebocoran nuklir di PLTN Fukushima Jepang menghantui warga pasca kelahiran seekor kelinci tanpa telinga. Diduga hal ini terjadi akibat efek samping kebocoran nuklir. Menurut news.com.au, Senin (13/6), anak kelinci tanpa telinga tersebut ditemukan di dekat lokasi kebocoran nuklir di PLTN Fukushima, sebulan yang lalu. PLTN Fukushima mengalami kerusakan akibat mega tsunami yang menerjang Jepang, Maret lalu. Terjangan tsunami yang mencapai tinggi hingga 10 meter menyapu habis kawasan tersebut dan menghancurkan sejumlah reaktor nuklir yang ada di dalamnya. Pasca ledakan yang memicu kebocoran nuklir di PLTN Fukushima, pemerintah setempat memperingatkan warga sekitar untuk tetap berada di

dalam rumah, mematikan AC dan tidak menggunakan air dari keran sebagai air minum. Para ahli sempat merasa cemas dengan level radiasi yang ada di wilayah sekitar PLTN. Sedangkan pemerintah Jepang sendiri telah melipatgandakan perkiraan jumlah radiasi yang akan dikeluarkan oleh reaktor tersebut. Badan Keselamatan Nuklir dan Industri Jepang justru menyebut bahwa beberapa inti reaktor nuklir meleleh lebih cepat dari yang diperkirakan sebelumnya. Hal ini disampaikan dalam sebuah media briefing di Tokyo baru-baru ini. Sementara itu, sekitar lebih dari 90 ribu orang tercatat masih tinggal di pengungsian pasca 3 bulan tsunami terjadi. Jumlah korban tewas dikonfirmasi mencapai 15.413 orang, sedangkan sebanyak 8.069 orang dinyatakan masih hilang. (tic)

radiasi. PLTN Fukushima masih mengeluarkan bahan radioaktif meski tiga bulan telah berlalu. Sementara itu, kabinet Jepang menyetujui rancangan undang-undang untuk membantu operator PLTN Fukushima, Tokyo Electric Power Company, membayar ganti rugi miliaran dolar kepada para korban krisis nuklir. Lebih dari 80.000 warga telah dievakuasi dari rumahrumah mereka. Pemerintah juga menerapkan kebijakan evakuasi sukarela kepada penduduk yang tinggal di radius 20-30km dari pembangkit listrik tenaga nuklir. “Pemerintah berencana mengajukan rancangan undangundang ini ke parlemen secepatnya,” kata Menteri Perindustrian Jepang Banri Kaieda. Gempa berkekuatan 5,9 skala Richter mengguncang kawasan timur laut Honshu, Jepang. Sebagaimana warta Xinhua Selasa (14/6), informasi mengenai gempa ini disampaikan oleh Badan Meteorologi Jepang. Secara rinci, badan itu mengatakan bahwa gempa terjadi pada pukul 22.07 waktu Jepang. Pusat gempa berada 10 kilometer di bawah laut, tak jauh dari kawasan Prefektur Miyagi. Gempa kali ini tidak menimbulkan tsunami. Sementara itu, belum ada informasi mengenai korban manusia atau kerusakan properti di wilayah tersebut. (bbc/kompas.com)

Tewas Usai Perkosa Nenek TEXAS, TRIBUN - Isabel Chavelo Gutierrez, tewas usai memperkosa seorang nenek berusia 77 tahun. Menurut Sersan Gary Wright, keamanan kota Reugio menyatakan, kejadian itu berlangsung 2 Juni 2011. Wright mengatakan, Gutierrez yang berusia 53 tahun sengaja mengendarai sepeda dan menempuh jarak tiga kilometer dari rumahnya menuju kediaman korban di tepi Pantai Tivoli. Secara diam-diam, pria itu menyelinap ke dalam

rumah sang nenek dan memperkosanya. Ketika memerkosa, dugaan polisi, kondisi badannya tidak enak. Usai melampiaskan nafsu bejatnya, Gutierrez terkapar dan tewas seketika. Mayatnya dikirimkan ke klinik kesehatan Neuces County untuk diotopsi. Dalam catatan polisi, Gutirrez terekam sebagai seorang begundal ulung. Ia tercatat memperkosa, dan berbuat mesum dengan bocah di bawah umur. (tic)

Bikers Ajak Tinggalkan Mobil

Ibu-ibu Bersepeda Bugil Lebih dari seribu orang melakukan aksi nyeleneh di London akhir pekan lalu. Mereka bersepeda telanjang mengelilingi Kota London berkampanye mendorong warga bumi untuk mengurangi pengunaan mobil.

P

engendara sepeda telanjang ini berangkat dari Hyde Park, lalu mengitari Kota London, termasuk melewati Istana Ratu Inggris, Buckingham Palace. Selain di Inggris, kampanye serupa juga digelar di 50 kota TELANJANG - Pesepeda telanjang melalui jalanjalan kota di Mexico City, Sabtu (11/6). Bikers mengajak meninggalkan mobil.

di dunia, di antaranya Toronto, Ottawa, Kota Meksiko, dan Cardiff. Gene Dare (49), seorang pengendara sepeda yang mengikuti aksi di Toronto mengatakan, tujuan kampanye bersepeda telanjang ini adalah untuk mengejutkan dan menarik orAP PHOTO/ MIGUEL TOVAR

ang untuk peduli. “Sehingga mereka menerima pesan kami untuk mengurangi ketergantungan terhadap minyak bumi,” kata Dare yang berprofesi sebagai desainer web. Adapun bagi Nicole McKelvey, ini adalah pengalaman pertamanya bersepeda telanjang dan ikut dalam kampanye ini. “Saya seorang ibu, tertarik ikut ini karena masa depan agak suram bagi anak saya,” kata perempuan 37 tahun ini. McKelvey juga ingin perubahan dan membuat bumi menjadi hijau lagi. Dalam kampanye sepeda telanjang tahun ini, para pengendara sepeda berkeliling Kota Toronto sepanjang 14 kilometer. Tahun ini untuk ke delapan kalinya World Naked Bike Ride menggelar bersepeda telanjang. (tic)

AP PHOTO/ KOJI SASAHARA

RADIASI - Pangeran Frederik dari Denmark saat mengunjungi anak-anak Minami Nursery School di Higashimatsushima, Selasa (14/6). Pemerintah Kota Fukushima akan membagikan 34.000 alat pengukur radiasi kepada anak-anak untuk mengetahui paparan radiasi nuklir.

Malaysia Hukum WN Singapura Telanjang MALAYSIA, TRIBUN - Dua wanita warga negara Singapura, Lim (29) dan Chang (39), dihukum telanjang oleh petugas imigrasi Malaysia karena diduga masuk wilayah Malaysia secara ilegal. Dua wanita ini justru menepis dugaan tersebut. Mereka menyatakan itu terjadi karena kesalahpahaman. Shin Min Daily, Selasa (14/ 4) memberitakan, dua wanita Singapuran itu berencana makan malam di Johor Baru, Malaysia, sepulangnya dari bandara Changi, Kamis pekan lalu. Lim mengatakan, ketika melewati gerbang pemeriksaan tak ada petugas imigrasi yang berjaga. Dipanggil beberapa kali juga tidak ada yang menjawab. Setelah lima menit akhirnya mereka memutuskan menggunakan sistem Touch n Go, yaitu sistem masuk ke tol Malaysia dengan menggunakan kartu khusus.

Setelah itu mereka berlalu. Namun mereka sadar perlu adanya stempel petugas di paspor, akhirnya mereka kembali. Ketika kembali, mereka malah dituduh sebagai pendatang ilegal oleh para petugas yang mulai berdatangan. “Kami diinterogasi oleh petugas imigrasi jam 3 pagi dan ditahan selama 15 jam,” ujar Chang. Sambil diborgol, mereka dibawa ke penjara di Pontian. Di penjara itu, keduanya disuruh membuka pakaian. Petugas mengatakan bahwa ini adalah standar prosedur pemeriksaan. Bukannya diperiksa, mereka malah disetrap seperti anak sekolahan tidak mengerjakan PR. Bertelanjang dada, kedua wanita malang ini diminta melakukan squat jump sambil memegang kedua telinga. Mereka tak diperbolehkan memakai baju sampai 10 hitungan squat jump. Situasi di penjara pun tidak

kalah mengenaskan. Keduanya mengatakan penjara dua pertiga lapangan bola tersebut ditempati 50 orang yang berasal dari Filipina dan Indonesia. Toiletnya tanpa pintu, bau pesing dan kotor. “Tidak ada matras maupun bantal, kami tidur di lantai dengan serangga dan kecoa,” ujar Chang. Keduanya akhirnya dibebaskan pada Sabtu dengan

diberikan surat peringatan, tanpa denda maupun hukuman. Kedua warga Singapura ini mengatakan, mereka memang salah, namun tidak habis pikir kenapa diperlakukan seperti tahanan. Kepada Shin Min Daily mereka berjanji akan membawa masalah itu ke ranah hukum dan meminta kompensasi atas peristiwa traumatis yang mereka alami. (viv)


CMYK

Market

RABU

15 JUNI 2011

3

VW Black Beauty Sudah Bisa Dipesan Terbatas Hanya 600 Unit HERNDON, TRIBUN - VW Amerika coba beri kemudahan bagi konsumennya yang ingin mendapatkan model terbarunya VW Bettle Black Turbo 2012 yang baru diluncurkan, melalui program pemesanan awal kendaraan (vehicle pre-order=VPO) yang diakses secara online. Jum-

NET NET

VW Bettle Black Turbo 2012

lahnya terbatas, hanya 600 unit yang dibanderol 24.950 dollar AS (Rp212,9 juta). “Dengan perkenalan VPO ini, kami bisa menawarkan konsumen yang antusias secara ekslusif berhubungan langsung dengan produk kami. Meski ini terlihat cuma sistem pemesanan di muka, konsumen yang masuk bisa lebih dekat untuk memiliki dan menikmati Beetle 2012 edisi spesial,” jelas Jonathan Browning, President and CEO Volkswagen Group of America, seperti dilan-

sir autoblog, Senin (13/6). Konsumen di AS harus membayar 495 dollar AS sebagai tanda jadi (DP) dengan mencatatkan nama. Yang penasaran, silahkan klik ke www.VW.com/ preorder, dan pelajari seperti apa mekanismenya. Mengenai Beetle Hitam Manis, spesifikasi teknisnya bermesin TSI 2.0 Liter Turbo, empat silinder segaris bertenaga 200 HP dan torsi 207 lb-ft. Meski bertenaga, mesin diklaim ramah lingkungan dan konsumsi bahan bakar

12,75 km per liter saat berkemudi ke luar kota dengan transmisi otomatis. Beberapa fitur standar yang dimiliki adalah, teknologi Bluetooth, konektivitas iPod, tiga pencahayaan dalam kabin, piringan cakram rem lebih besar dengan kaliper merah, kotak penyimpanan baru, lapisan jok baru, velg 18 inci, spoiler belakang, lampu kabut, dan pedal aluminium. Tak ketinggalan 8speaker dari RCD 310 melengkapi sentuhan kenyamanan tinggi. (kompas.com)

Sofa Kelas Premium Diminati

Expo Furniture Impor di PCC PONTIANAK, TRIBUN - Pameran terbesar dan terlengkap Expo Furniture yang berlangsung selama 11-19 Juni 2011, memamerkan berbagai produk impor maupun lokal. Satu di antara produk furniture yang menarik perhatian pengunjung adalah berbagai jenis kursi kelas premium yang dipamerkan di Pontianak Convention Center (PCC). Satu di antara kursi yang diminati konsumen adalah sofa minimalis yang dapat di tempatkan di ruang tamu maupun ruang tengah, menemani keluarga menonton televisi. “Kursi minimalis ini termasuk jenis terbaru yang dapat ditempatkan di ruangan manapun di rumah. Selain di ruang tamu juga dapat di tempatkan untuk bersantai di ruang keluarga,” kata Owner Sumber Bahagia Furniture, Donny, kepada Tribun, Selasa (14/6). Ia menjelaskan, sofa minimalis diminati konsumen kare-

Kursi minimalis ini termasuk jenis terbaru yang dapat ditempatkan di ruangan manapun di rumah. Selain di ruang tamu juga dapat di tempatkan untuk bersantai di ruang keluarga. DONNY Owner Sumber Bahagia Furniture

na memiliki berbagai kelebihan, satu di antaranya tidak memakan tempat yang luas. Sofa minimalis tersebut dijual dengan harga Rp 7,9 juta. Sofa ini berukuran sekitar 2 meter, terdiri dua bagian yang dapat ditempatkan pada posisi sesuai selera. “Satu set sofa minimalis ini terdiri dua bagian dan satu meja kaca. Kedua bagian kursi terpisah ini dapat ditempatkan sesuai posisi yang diinginkan. Dapat diposisikan seperti huruf L ataupun ditempatkan pada posisi sejajar. Keunggulan lainnya adalah busa yang digunakan berkualitas kelas satu,” jelasnya.

Wadahi Pelaku Bisnis PANITIA Pameran Expo Furniture, Hendra, mengatakan pameran furniture yang digelar selama 11-19 Juni 2011 bertujuan untuk mempromosikan produkproduk furniture terbaru baik produksi lokal maupun impor dalam rangka menyambut liburan sekolah. “Sedangkan bicara target pasti omzet yang ingin dicapai, tapi targetnya ada pada masing-masing pemilik stan. Target panitia lebih mengarah pada tujuan mewadahi semua pelaku bisnis furniture untuk memamerkan produk masingmasing pada satu tempat agar memudahkan konsumen untuk memilih produk yang diminati,” tuturnya. Oleh karena itu, disepa-

kati dan dipilih lokasi Pontianak Convertion Centrr (PCC) sebagai tempat untuk memamerkan produk furniture. Sehingga satu tempat terdapat banyak pilihan, baik produk lokal maupun impor seperti produk dari China dan Belanda. Selain itu, produk yang ada di pameran expo merupakan produk di segala kelas atau sesuai kebutuhan segala kalangan konsumen. Sementara stan yang mengikuti pameran Expo Furniture berjumlah 10 stan, di antaranya Sinar Kota Furniture, Dreamline, Homeline, Sumber Bahagia, Samaria Furniture, Jaya Pratama, Tangki Air Jerapah, Surya Furniture, Gallery Furniture, dan Hello Kitty. (sgt)

Donny menambahkan, sofa minimalis yang dikombinasi dengan besi stainless dan dilengkapi empat bantal besar dan dua bantal kecil membuat penampilannya semakin menarik dan elegan. Kombinasi warna sofa juga dapat dipesan sesuai selera konsumen. Tak heran, jika baru empat hari pameran berlangsung, sudah delapan unit sofa tersebut terjual. Selain produk sofa minimalis, sofa terbaru dengan tempat duduk tiga, dua satu, juga laris dan menjadi incaran konsumen. Marketing Gallery Furniture, Lili, mengatakan selama pameran berlangsung sofa tamu Elizabeth sudah terjual lima set. Harga satu set setelah diskon menjadi Rp 14,1 juta dan mendapat bonus meja makan satu set. “Sofa Elisabeth merupakan sofa terbaru di tahun ini yang diimpor dari China. Sofa ini menggunakan kulit sintetis dan busa kulaitas A, sehingga tahan lama dan tidak akan terkelupas. Sedangkan warnanya warna maroon memberikan kesan elegan dan elit,” tuturnya. Menurut Lili, bukan hanya Sofa Elisabeth yang laris, Sofa Ferio yang sama berasal dari China juga menarik pengunjung, karena kesannya yang mewah dengan harga yang murah di kelasnya yakni seharga Rp 11,4 juta. “Perbedaan sofa Elizabeth dengan sofa Ferio ada pada kulitnya, Elisabeth kulitnya lebih keras dn berwarna maroon sedangkan Ferio lebih lembut dengan warna hitam yang menawan,” ungkapnya. (sgt)

TRIBUN PONTIANAK/LEO PRIMA

SOFA MINIMALIS - SPG menunjukkan sofa minimalis di stan Sumber Bahagia pada pameran Furniture di Pontianak Convention Centre, Selasa (14/6). Berbagai furniture ditampilkan pada pameran ini.

Ponsel LG Optimus 3D Segera Hadir JAKARTA, TRIBUN - Anda yang menantikan ponsel berteknologi tiga dimensi (3D), bersiaplah menunggu kedatangannya. LG akan membuat pilihan konsumen lebih beragam dengan kehadiran LG Optimus 3D. Seperti diketahui, konsumen saat ini juga tengah menantikan ponsel 3D tanpa kacamata yang akan dirilis HTC. LG tak mau kalah dan tengah

IdeaPad Y570 Bisa Game Berat

Notebook Lenovo Paling Canggih JAKARTA, TRIBUN - Lenovo siap merilis notebook baru yang dirancang untuk gamer dengan spesifikasi kelas atas. Produk baru ini juga diklaim sebagai notebook paling canggih dari Lenovo, setidaknya untuk saat ini. Produk tersebut adalah IdeaPad Y570, yang diperkuat dengan Intel Core i7 generasi kedua. Kapasitas memorinya pun tergolong besar, 4GB DDR3 dengan kartu grafis Nvidia Geforce GT555M 1GB. Spesifikasi tersebut dijanjikan mampu untuk memainkan game ‘kelas berat’ sekalipun. “Y570 ini secara spesifikasi dan desain memang dirancang untuk pelanggan yang ingin punya notebook performance,” ujar Chung Chen, Product and Business Development Manager Lenovo Indo-

NET NET

IdeaPad Y570 nesia. Sepintas, notebook ini memang terlihat bongsor dari produk sekelasnya. Cover depan dibalut dengan bahan metal bermotif bintik-bintik

yang sukses memberi kesan elegan. Papan ketiknya juga telah dilengkapi numlock agar bermain game menjadi nyaman. “Terkadang ada game yang

membutuhkan tombol numlock, ya sebab itu kami sertakan,” tambah Chung Chen, di Restoran Harum Manis, Selasa (14/6/2011). Untuk menebus IdeaPad Y570 pengguna harus sedikit bersabar. Sebab, produk ini baru tersedia di pasaran di akhir Juni dengan harga mulai 899 dolar AS. Selain memamerkan IdeaPad Y570, Lenovo juga mendemonstrasikan IdeaPad Z470. Secara spesifikasi produk ini memang tidak terlalu canggih, tapi yang istimewa adalah desain warnanya yang agak nyentrik, cocok untuk pengguna yang ingin tampil modis. IdeaPad Z470, mulai tersedia di pasaran sejak pameran FKI 2011 lalu. Notebook dengan prosesor Intel Core i5 ini dibanderol mulai 499 dolar AS. (dtc)

CMYK

mempersiapkan produk sejenis. Sementara HTC Evo 3D segera dirilis akhir bulan ini, LG Optimus 3D yang sejatinya diumumkan sebelum HTC Evo 3D sempat ‘menghilang’ tak jelas kelanjutan kabarnya. Sepertinya, LG sengaja mencoba membuat kejutan. Dikutip dari TG Daily edisi Selasa (14/6), LG memang belum secara resmi mengumum-

Stephen Elop

kan perilisan ponsel ini. Namun raksasa retailer online Amazon sudah melangkah lebih jauh, dan dengan percaya diri menyertakan cap tanggal pada perangkat tersebut. Di situs tersebut, LG Optimus 3D sudah terdaftar dengan banderol harga sekitar 980 dolar AS, dan terdapat keterangan bahwa produk itu dirilis pada 20 Juni 2011. Namun ini untuk versi unlocked yang

tidak diikat dengan layanan operator. LG Optimus 3D pertama kali diperkenalkan di ajang Mobile World Congress. Kabarnya, perangkat ini bakal diluncurkan secara global mulai kuartal kedua 2011. Ponsel berlayar 4,3 inch itu akan dirilis dengan Android 2.2 atau Froyo, dan dijanjikan bisa di-upgrade ke Android Gingerbread. (dtc)

CEO Nokia

Apple ‘Ciptakan’ Android CHIEF Executive Officer Nokia, Stephen Elop, menilai Apple turut berperan dalam menciptakan Android. Apa alasan bos Nokia yang sebelumnya berkiprah di Microsoft ini? Menurut Elop, platform Apple yang sifatnya tertutup memicu munculnya permintaan akan sebuah sistem operasi yang terbuka. Nah, Android yang akhirnya memenuhi permintaan ini. “Apple ‘menciptakan’ Android, atau setidaknya menciptakan kondisi yang diperlukan untuk membuat Android,” kata Elop, seperti kutip dari Tech Spot, Selasa (14/6). “Orang-orang memutuskan bahwa mereka tidak bisa melakukan cara Apple dan mereka harus melakukan hal yang lain. Kemudian Google melangkah ke sana dan menciptakan Android, dan yang lain ikut dalam kereta Android,” ucap pria berkacamata ini. Namun Elop menyatakan kalau sejatinya Android tidak terlalu terbuka. “Boks Google yang terbuka masih memiliki penutup dan kita tidak tahu penutup itu akan melakukan apa,” kata dia mengibaratkan. Di sisi lain, Elop kembali meyakini Nokia sudah tepat memilih Windows Phone 7 (WP7). Jikalaupun saat ini WP7 belum begitu menan-

jak, ia menilai karena para vendor yang mengadopsinya lebih fokus mengembangkan ponsel Android ketimbang WP7. Lain dengan Nokia, Elop menyatakan akan total mendukung platform besutan Microsoft tersebut. Handset Nokia WP 7 diperkirakan rilis pada awal 2012. (dtc)


4

Internasional

RABU

15 JUNI 2011

Target Klaim Selesai Sehari

Askrida Bayarkan Klaim Rp 1,6 Miliar

TRIBUN/DOK

SERAHKAN KLAIM - Kacab Askrida, Zakir Syawal menyerahkan klaim asuransi aset bangunan, belum lama ini. Askrida telah membayarkan klaim asuransi di Kalbar sebesar Rp 1,6 miliar untuk triwulan I 2011.

Prioritaskan Kesehatan MENTERI Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra), Agung Laksono mengungkapkan, pemerintah lebih memprioritaskan pembentukan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) untuk program jaminan kesehatan ketimbang BPJS program jaminan pensiun dan hari tua. Setelah program BPJS program jaminan kesehatan, kecelakaan kerja, dan kematian serta program jaminan pen-

siun dan hari tua berjalan dengan baik, lantas program lainnya baru akan dijalankan. Mengenai besaran premi atau iuran yang bakal dikenakan di BPJS kesehatan ini, Agung mengaku masih dalam proses pembahasan. “Tetapi ada pendapat 40.000 per keluarga, dari ada 60.000 per keluarga. itu namanya iuran bukan namanya premi,” ujarnya. Sebelumnya, pada rapat panitia kerja DPR tanggal 6

sampai 8 Juni lalu, telah disepakati pembentukan dua BPJS yaitu BPJS Program Jaminan Kesehatan, Kecelakaan Kerja dan Kematian, dan BPJS Program Jaminan Pensiun dan Hari Tua. Dalam rapat disepakati mencantumkan substansi kepesertaan dan iuran ke dalam RUU BPJS namun pencantuman tidak dalam bab tersendiri namun dapat saja dicantumkan dalam bab-bab lain. (kontan)

PONTIANAK, TRIBUN - PT Asuransi Bangun Askrida Pontianak selama triwulan I 2011 telah merealisasikan pembayaran klaim sebesar Rp 1,696 miliar kepada sejumlah lembaga atau perusahaan yang ada di Kalbar. Kepala Cabang Asuransi Bangun Askrida Pontianak, Zakir Syawal, mengatakan klaim yang telah dibayar selama periode Januari sampai Maret sebesar Rp 1.696.963.402 merupakan asuransi personal accident kredit terproteksi atau asuransi personal accident kreasi. “Jenis klaim ini dibayarkan oleh Askrida kepada lembaga yang memberikan kredit, karena pemohon kredit sebelum melunasi hutangnya atau kreditnya telah meninggal dunia. Sehingga terjadinya pemutihan yang menjadi tanggungan asuransi Askrida,” papar Zakir kepada Tribun, Selasa (14/6). Zakir mengaku, pertumbuhan asuransi Askrida dari tahun ke tahun mengalami peningkatan. Selama triwulan

Kita berusaha ke depan, apabila berkas lengkap pada pagi hari, pada sorenya sudah kami bayarkan klaimnya. ZAKIR SYAWAL Kacab Askrida Pontianak

kedua 2011, target yang telah dicapai sekitar 50 persen dari keseluruhan target 2011. Oleh karena itu, ke depannya Askrida akan lebih intensifkan sosialisasi kepada pengguna asuransi. Selain itu, yang menjadi prioritas untuki dilakukan agar memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat adalah mempercepat pembayaran klaim dan penyelesaian polis asuransi. “Kita berusaha ke depan, apabila berkas lengkap pada pagi hari, pada sorenya sudah kami bayarkan klaimnya.” tuturnya. Sementara klaim yang terakhir dibayarkan lanjut Zakir, adalah klaim asuransi kebakaran di Semitau yang terjadi pada 8 Mei lalu, dengan nilai pertang-

gunggan sebesar Rp 55 juta dan taksiran kerugian mencapai Rp 170 juta. Sedangkan yang dibayarkan Askrida adalah sebesar Rp 52.250.000 karena sesuai dengan nilai pertanggungan dan pembayaran dikurangi 5 persen sesuai dengan ketentuan perjanjian. Askrida Pontianak siap memberikan proteksi kepada nasabah atau masyarakat Kalbar dari segala kemungkinan dari berbagai riaiko, untuk itu ada beberapa produk asuransi yang ditawarin Askrida. Di antaranya, asuransi penjaminan (Surety Bond), kontra bank garansi, asuransi kebakaran rumah, toko, hotel, gudang , dan pabrik. Asuransi kendaraan bermotor, asuransi peng-

angkutan laut, darat, dan udara, asuransi pembangunan proyek, asuransi kapal, asuransi hole in one, asuransi kecelakaan perorangan keolmpok pelajar mahasisiwa, suransi kecelakaan diri di lokasi wisata, asuransi PA kreasi, serta produk syariah. Ia memaparkan antara produk asuransi penjaminan dengan kontrak bank garansi memiliki karakteristik yang berbeda. “Asuransi Penjaminan adalah asuransi yang menjamin kerugian keuangan yang dialami pemilik proyek akibat ingkar janji atau wanprestasi yang dilakukan oleh pihak kontraktor. Sedangkan kontra bank garansi adalah menjamin kerugian keuangan yang dialami oleh bank atas bank garansi yang dikeluarkan, akibat ingkar janji yang dilakukan pihak kontraktor,” ujarnya. Dia mengajak pelaku usaha jangan khawatir menjalankan kegiatan usahanya dengan bergabung bersama Askrida untuk meminimalisir kerugian. (sgt)


CMYK

Business

RABU

15 JUNI 2011

5

Infrastruktur Perlu Dibenahi

Target Pertumbuhan Ekonomi Naik 6,7% di 2012

ANTARA/ISMAR PATRIZKI.

INFRASTRUKTUR - Seorang pekerja mengoperasikan teodolit saat mengerjakan proyek pembangunan infrastruktur jalan layang, di Jakarta, belum lama ini. Pemerintah menaikkan asumsi pertumbuhan ekonomi 2012 menjadi 6-6,7%.

Genjot Ekspor Buah ke Singapura JAKARTA, TRIBUN - Kementerian Pertanian bertekad menggenjot ekspor buah dan sayuran ke Singapura. Sebab, selama ini pangsa pasar ekspor komoditi ini di Singapura masih cukup rendah. Kementerian Pertanian menargetkan pada 2014 pangsa pasar buah dan sayur Indonesia di Singapura bisa meningkat menjadi 30 persen. Menteri Pertanian Suswono mengungkapkan, saat ini Indonesia hanya menguasai kurang dari 10 persen dari total pangsa pasar buah dan sayuran di Singapura. Bahkan, Asosiasi Eksportir Sayur dan Buah Indonesia (AESBI) memperkirakan pangsa pasar ekspor sayur dan buah ke Singapura hanya sekitar 6 persen. Ketua Asosiasi Eksportir Sayur dan Buah Indonesia (AESBI Hasan J Widjaja menambahkan, sementara Malaysia menguasai pasar yang lebih besar di Singapura dengan porsi sekitar 46-58 persen. Padahal peluang Indonesia cukup besar karena Singapura menjadi salah satu pintu menuju pasar internasional.

Ia menggambarkan, kebutuhan buah dan sayur Singapura sekitar 1.300 ton per hari. Artinya, dari jumlah itu, Indonesia hanya bisa menyuplai sekitar 78 ton (6 persen). Berdasarkan data Kementerian Pertanian, volume ekspor komoditi hortikultura ke Singapura pada tahun 2010 lalu hanya sebesar 31.778 ton dengan nilai USD 22,36 juta. Volume ekspor ke Singapura ini melorot ketimbang tahun 2009 lalu yang sebesar 34.482 ton dengan nilai US$ 21,304 juta. Hasan menuturkan, kendala yang dihadapi Indonesia adalah kurangnya pasokan buah sayur berkualitas yang akan diekspor ke Singapura. “Kita tidak punya kawasan sentra sayur dan buah sehingga kontinuitas pasokan sayur dalam jumlah besar sulit didapat,” katanya. Komoditi sayur dan buah unggulan yang memiliki peluang besar menembus pasar Singapura antara lain mangga, kol, sawi, buncis, dan paprika. Untuk bisa mendongkrak pangsa pasar ekspor ke Singapura, Kementan melakukan

beberapa upaya. Di antaranya, Kementan akan menghubungkan eksportir dengan para gapoktan. Fungsinya adalah agar eksportir bisa mendapatkan jaminan pasokan buah dan sayur dari petani dengan kualitas yang sesuai dengan standar ekspor. Dalam hal ini, eksportir juga berperan membimbing petani untuk meningkatkan kualitas produk hortikulturanya. Hasan masih optimistis, target untuk merebut pangsa pasar ekspor sayur dan buah ke Singapura sebesar 30 persen pada 2014 nanti masih bisa dicapai. Dengan catatan, perlu ada dukungan dari semua pihak, termasuk dukungan dari sisi infrastruktur. Dari sisi pasokan, Suswono bilang ke depan Kementan akan mengarahkan kawasan sentra sayur dan buah di berbagai daerah. Kementan juga menghimbau PTPN yang memiliki lahan yang cocok untuk ditanami sayur dan buah, tapi belum dimanfaatkan agar bisa dikembangkan untuk menanam sayur dan buah. (kontan)

JAKARTA, TRIBUN - Setelah mendapat desakan sengit dari anggota Komisi Keuangan Dewan Perwakilan Rakyat, pemerintah akhirnya berkompromi menaikkan asumsi pertumbuhan ekonomi pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2012. Komisi Keuangan menilai usulan pemerintah sebelumnya terlampau pesimistis. Pemerintah bersama Bank Indonesia dan DPR sepakat menetapkan asumsi pertumbuhan ekonomi 2012 berkisar di angka 6,6-7 persen. Angka tersebut naik dibandingkan usulan pemerintah sebelumnya akan pertumbuhan di level 6,56,9 persen. “Dengan rasa kemitraan sejati, dengan penuh rasa waswas, tapi hati-hati, kami sepakat menaikkan asumsi pertumbuhan ekonomi,” kata Menteri Keuangan Agus Martowardojo pada Selasa (14/6). Angka yang diusulkan BI bahkan lebih rendah, yakni 6,16,6 persen. Perdebatan alot antara eksekutif dan legislatif pun tak terhindarkan.Agus mengatakan angka tersebut diusulkan pemerintah atas dasar pertimbangan tantangan pertumbuhan. Ia menilai banyak masalah yang menghadang pertumbuhan, terutama infrastruktur. “Masih banyak kendala pembebasan lahan,” ujarnya. Selain itu, menurut Agus, alokasi subsidi negara untuk Bahan Bakar Minyak industri maupun konsumsi terlampau besar. “Subsidi untuk BBM bisa sampai Rp 200 triliun,” katanya. Hal senada diungkapkan oleh Deputi Gubernur BI, Budi Mulya. Budi mengatakan bahwa untuk mencapai pertumbuhan ekonomi di atas 6,6 persen, maka pemerintah harus mem-

Pembatasan BBM Subsidi Molor JAKARTA, TRIBUN - Ekonom Anggito Abimanyu menilai, pemerintah tidak konsisten dalam rencana penerapan pembatasan BBM bersubsidi. Menurutnya, ketidakkonsistenan ini terlihat dari pemerintah yang hingga kini belum memutuskan kebijakan mana yang akan dilakukan meski telah melakukan kajian. “Pemerintah tidak menaikkan harga BBM tapi juga tidak melakukan pembatasan penggunaan BBM,” ujar Anggito saat berdiskusi dengan wartawan di kantor Kemenko Perekonomian, Selasa (14/6). Ia menilai, sudah seharusnya pemerintah melakukan uji coba pembatasan penggunaan BBM bersubsidi. Pasalnya, dengan

langkah ini, pemerintah bisa mengetahui pihak mana saja yang harus mendapat perlindungan apabila nanti terjadi kenaikan harga BBM. “Misalnya dengan sistem cash back yang dulu pernah saya usulkan,” ujarnya. Sayangnya, lanjut Anggito, pemerintah ternyata tidak juga melakukan uji coba. “Ibu Evita (Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi) mengatakan uji coba akan ditunda September,” ujarnya. Menurutnya, dari sisi inflasi, pemerintah memang sudah terlambat apabila ingin menerapkan kebijakan tersebut karena bulan deflasi yaitu April-Mei 2011 telah terlampaui “Dari sisi inflasi sudah ter-

lambat,” ujarnya. Kendati demikian, ia menyatakan, pembatasan BBM bersubsidi tetap bisa dilakukan pada tahun ini. Walau dengan konsekuensi harus menambah beban subsidi. “Ya tidak apa-apa dilakukan September, tapi bebannya akan dipindah ke tahun depan,” ujarnya. Dan dengan kondisi harga minyak yang melambung serta posisi rupiah saat ini, maka pemerintah harus menambah subsidi sebesar Rp15-20 triliun. “Itu yang pemerintah harus nombok,” ujarnya. Ia sebagai bagian dari tim pengkaji pembatasan BBM bersubsidi mengaku kecewa. (inc)

CMYK

Kita hanya 1/3-nya kapasitas infrastruktur di kota besar seperti Tokyo, Hong Kong, artinya belum berkembang. LUCKY EKO WURIYANTO NET

Deputi Bidang Infrastruktur Kemenko Perekonomian

benahi infrastruktur. Kondisi infrastruktur Indonesia masih sangat jauh dari harapan sehingga menghambat laju pertumbuhan perekonomian. Dibandingkan Tokyo dan Hong Kong, infrastruktur Indonesia baru sepertiganya. “Kapasitas yang ada sekarang, untuk mendukung ekonomi sebesar sekarang memang belum cukup. Jakarta itu kepadatan jalan per hektare atau kilometer persegi masih

rendah. Kita hanya 1/3-nya kapasitas infrastruktur di kota besar seperti Tokyo, Hong Kong, artinya belum berkembang,” jelas Deputi Bidang Infrastruktur Kemenko Perekonomian Lucky Eko Wuriyanto saat ditemui di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa. Menurut Lucky, karena hambatan infrastruktur ini maka laju peningkatan ekonomi Indonesia hanya bisa men-

capai 6 persen, padahal potensinya bisa berkembang 6 persen. Lucky setuju dengan pendapat Bank Indonesia (BI) yang menyatakan pertumbuhan Indonesia tidak akan tinggi pada tahun depan karena masih terkendala infrastruktur. “Bisa saja (tidak tinggi). Jalan dipakai lebih dari kapasitas, jadi cepat rusak. Terus harga makin mahal,” ujarnya. Oleh karena itu, lanjut Lucky, pemerintah terus berupaya mendorong pembangunan infrastruktur. Salah satunya dengan mendorong pertumbuhan investasi. “Prinsipnya infrastruktur tugas pemerintah untuk menyediakan. Kalau kita mengundang swasta, kasih karpet merah dong seperti iklim investasi, kepastian hukum, harus jelas agar mereka mau. Jadi harus menyiapkan agar swasta betah,” ujarnya. (tic/dtc)

Optimistis Rupiah Menguat PARLEMEN dan pemerintah menyepakati asumsi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada APBN 2012 berkisar di angka Rp 8.600-9.100, sesuai dengan usulan Bank Indonesia. Angka ini lebih kuat dari yang sebelumnya diusulkan pemerintah. “Rupiah cenderung menguat pada tahuntahun mendatang,” kata Deputi Gubernur Bank Indonesia Budi Mulya. Parlemen dan pemerintah menyepakati asumsi inflasi pada APBN 2012 berkisar di angka 4-5,3 persen. Baik bank sentral maupun pemerintah sempat pesimistis bahwa inflasi akan berkembang sesuai target ini. Tapi, komisi berkukuh menetapkan angka 5,3 persen seba-

gai ambang inflasi tertinggi. “Sebab kalau 5,4 tidak ada bedanya dengan tahun 2011,” kata Wakil Ketua Komisi Keuangan dari Fraksi Golkar, Harry Azhar Azis. Komisi masih menyisakan beberapa poin yang lewat lantaran tak tercapai kesepakatan. Salah satunya adalah tingkat suku bunga. Kendati demikian, usulan suku bunga antara pemerintah dengan parlemen sudah mengerucut menjadi 5,56,75 persen, dari sebelumnya 5,5-7,5 persen. Namun, pengerucutan ini dinilai masih terlampau besar oleh anggota Komisi Keuangan dari Fraksi PDI-Perjuangan, Arif Budimanta. “Kami minta 5,5-6,5 persen,” katanya. (tic)

Segar, Mantap, Sehat dari NEXX Ginseng Coffee KOPI merupakan salah satu minuman terpopuler di dunia, penelitian yang terus berlanjut mengenai minuman ini membuktikan bahwa manfaat minum kopi sebanyak 1-2 gelas setiap harinya dapat meningkatkan antioksidan bagi tubuh serta dapat menambah fungsi kognitif otak manusia. Sedangkan ginseng telah dipergunakan selama ribuan tahun untuk meningkatkan kesehatan manusia. Berawal dari obat tradisional China, Korea & Negara Asia lain. Manfaat yang terkandung di dalam ginseng antara lain memperkuat daya ingat, memperkuat sistem kekebalan tubuh, melancarkan peredaran darah dan sistem syaraf serta dapat meningkatkan stamina. Perpaduan manfaat kopi & ginseng di atas dapat ditemukan pada NEXX Ginseng Coffee. NEXX Ginseng Coffee sudah merambah Kota Pontianak sekitar tiga bulan lalu dan beberapa kota besar di seluruh Indonesia. Kehadiran produk ini menambah varian minuman enak dan sehat yang telah beredar di masyarakat. Makanya, minuman ini cocok bagi semua kalangan. Kopi sehat dan nikmat yang bisa dikonsumsi semua kalangan usia ini menawarkan kesegaran sekaligus kenikmatan di tenggorokan, sehingga menimbulkan rasa mantap, serta tentunya, menyehat-

kan karena kandungan ginseng di dalamnya. Kopi plus ginseng ini cocok diseduh dengan air panas atau pun air dingin, tanpa mengubah cita rasanya. Selain itu, aroma ginseng yang menyeruak saat kopi diseduh, menimbulkan sensasi tak terlupakan. Kegiatan yang dilakukan untuk memperkenalkan NEXX Ginseng Coffee ini diantaranya dengan mengadakan sampling di mini market seperti Kaisar Minimart, Xing Mart, Mitra Jaya, Asoka Baru, Sim Jaya Abadi, H-Mart dan juga pasarpasar tradisional lainnya dan terdapat dikedai kopi maupun warung/toko di Kalimantan Barat. Kopi Ginseng NEXX berbeda dengan kopi ginseng lainnya. NEXX Ginseng Coffee adalah minuman serbuk kopi ginseng instan dengan komposisi biji kopi pilihan, gula, krimmer nabati dan ekstrak ginseng. Produk NEXX Ginseng Coffee ini mengusung slogan kopi SMS, maksudnya, Segar, Mantap dan Sehat. Apalagi harga NEXX Ginseng Coffee relatif terjangkau dan sangat cocok dengan kebiasaan

warga Pontianak yang suka ngumpul alias kongkow-kongkow sambil mengobrol serta tepat jika ditemani segelas NEXX Ginseng Coffee. Begitu juga bagi kalangan pelajar sampai para eksekutif. NEXX Ginseng Coffee memberikan ide-ide cemerlang dalam beraktifitas dan untuk menjaga kesehatannya. Dengan harga yang terjangkau warga Pontianak sudah mendapatkan manfaat yang sangat banyak dari Nexx Ginseng Coffee Berdasarkan pengamatan, kemasan NEXX Ginseng Coffee lebih modern serta menarik dan komunikatif. NEXX Ginseng Coffee juga memberikan hadiah “gelas cantik” selama promosi. Nikmati sensasi dan citra rasa aslinya kopi ginseng yakni NEXX Ginseng Coffee. (advertorial)


CMYK

Tribun Facebook 6 Kasus CPNS Kubu Raya Jadi Pelajaran RABU

15 JUNI 2011

Facebook RATUSAN CPNS Kubu Raya yang dinyatakan lulus akhir 2010 lalu resah karena Badan Kepegawaian Negara (BKN) menemukan adanya pelanggaran dalam proses tes, di antaranya 212 lembar jawaban komputer (LJK) tidak ditandatangani peserta. BKN merekomendasikan untuk mengulang tes CPNS. CPNS menolak rekomendasi itu. Apa komentar Anda?

Awasi Seleksi

Odie Octavarium

Takut enggak diterima makanya mereka takut tes ulang. Ke depan diharapkan pihak terkait benar-benar mengawasi seleksi penerimaan CPNS. Rekrutmen yang tidak jelas kayak gini yang bikin negara hancur pelan-pelan.

Selidiki Masalahnya Pelanggaran yang diselidiki oleh BKN itu merupakan pelanggaran yang sah. Dan penyebab peserta para CPNS tidak menandatangani LJK patut diselidiki permasalahannya.

Kaisar ConquĂŠrant

Salah Dari Awal

Abah Khawarizmi

Kesalahan dari awal pelaksanaan yang berakibat merugikan buat calon CPNS yang dinyatakan lulus. Seharusnya panitia memberitahukan ketentuan untuk menandatangani LJK sebelum pelaksanaan ujian.

Kok Bisa? Akal-akalan saja siapa tahu ada anak pejabat yang tidak lulus. Kok bisa ada 212 lembar jawaban yang tidak ditandatangani kan aneh? Sudah kayak kode Wiro Sableng saja 212. Hehehe...

Keputusan terletak di tangan Pak Bupati. Langkah apa yang terbaik ditempuh. Tindakan yang tepat akan menghasilkan keputusan yang melegakan para CPNS maupun warga Kubu Raya.

Setengah Hati Beginilah kondisi asli negara kita. Semua hal selalu dikerjakan setengah hati. Ini adalah tes CPNS yang sangat penting. Mengapa bisa terjadi hal yang mengecewakan seperti ini. Jika berbicara pelanggaran, saya rasa banyak sekali ditemukan keMarvinn Marco Liuxx curangan dalam tes seperti ini. Jika dites ulang, tentu saja mengecewakan calon yang lolos. Sebab hanya beberapa orang yag lupa mengisi, semua terkena dampaknya. Sia-sia usaha, perjuangan mereka. Dan jikalau tidak lulus tes, lembaga terkait harus mencari jalan tengah dalam masalah ini. Kalau perlu periksa kembali peserta yang tidak mengisi tanda tangan.

Frans Stoner Yan

Seharusnya dari awal pemerintah harus jeli dengan adanya kesalahan seperti ini. Pemerintah harus tegas. Bukan mengulang tes CPNS tersebut, tetapi harus menyelidiki, pihak panitia terkait dalam penyelanggaraan tes penerimaan tersebut.

Di Tangan Bupati Tentulah yang sudah dinyatakan lulus kecewa. Namun mau dikata apa lagi jika BKN tidak mengakuinya. Upaya apapun statusnya tak akan sah. Masalah ini telah lama. BKD Kabupaten Kubu Raya sudah maksimal untuk mengupayakan agar Bun Yamin Matruk CPNS yang dinyatakan lulus segera bekerja dan mendapatkan NIP. Tapi entah kejanggalan apa yang membuat BKN bersikeras untuk mengadakan tes ulang.

BKD Kubu Raya belum bisa berbuat apapun kalau belum ada surat keputusan resmi dari Menpan terkait kejelasan para CPNS tersebut. Kami berharap agar keputusan Menpan bisa secara bijak dan arif melihat kondisi di Kubu Raya.

Ikuti Saja CPNS yang sudah mengerjakan dengan baik dan jujur seharusnya ikuti saja. Tunjukkan kemampuan kalian. Justru mungkin yang tidak mau mengulang mungkin yang dahulu memang tidak mengikuti tes. Bagi panitia, lanjutkan! Kalau Yangcih Suharsih memang semuanya membawa kebaikan untuk masyarakat Kubu Raya.

Kasihan yang Lulus Kalau tes ulang, kasihan dengan yang sudah lulus dengan hasil yang baik dan sudah mengikuti peraturan dan petunjuk yang sudah benar.

Agung Prabowo

Pemerintah Tegas

Tidak adil bagi peserta yang sudah mengikuti seleksi CPNS Kubu Raya dan sudah diumumkan kelulusannya. Kalau nantinya dites, terus tidak lulus, itulah kekecewaan yang sesungguhnya.

Adven Pursa

Tanggungjawab Panitia Karena CPNS ini kan pegawai untuk selamanya. Kalau memang itu kesalahan peserta sebaiknya memang harus diulang, tapi kalau kesalahan panitia, panitia dong yang bertanggung jawab. Nayla Lathifa Jadi rasanya kalau LJK yang bertandatangan ikut mengulang kan enggak adil. Sebaiknya yang diulang yang tidak ada tanda tangannya saja.

Tidak Adil

BKN Arif

Ayank Santy Aurel

M Noh Syaiman

Warga Kubu Raya

Kepala BKD Kubu Raya

MUNGKIN tidak adil bagi peserta yang sudah mengikuti seleksi CPNS Kubu Raya dan sudah diumumkan kelulusannya. Kalau nantinya dites, terus tidak lulus, itulah kekecewaan yang sesungguhnya. Setiap orang juga berpikir begitu. Kalau sudah berkata sekali. Jadi jangan ada kata yang kedua kalinya dong yang berbeda. Masalah main curang rasanya tidak masuk akal. Karena menurut saya, sewaktu tes pasti ada panitia yang memperhatikannya dong. Buat panitia penyelenggara seleksi CPNS Kubu Raya, ada baiknya seandainya kalian berpikir bagaimana kalau kalian berada di posisi sebagai peserta. (nip)

KAMI di BKD Kubu Raya belum bisa berbuat apapun kalau belum ada surat keputusan resmi dari Menpan terkait kejelasan para CPNS tersebut. Kami berharap agar keputusan Menpan bisa secara bijak dan arif melihat kondisi di Kubu Raya. Problemnya kita sampai saat ini masih kekurangan tenaga seperti guru dan kesehatan. Guru kita kurang 1.800 orang. Tenaga medis kurang 400-an orang. Belum lagi itu harus melayani di 109 desa. Kita harap Menpan bisa tahu kondisi itu dan bisa memutuskan dengan bijak. Berdasarkan pengumuman Bupati Kubu Raya nomor 811/1321/BKD-C tetang penetapan pelamar yang lulus seleksi penerimaan CPNS, peserta yang lulus tentu merasa berhak untuk diangkat sebagai CPNS. (gal)

ya yang mesti ditelusuri dan ditindaklanjuti sampai ke sanksi yang harus diterimanya.

pasti sangat dirugikan sekali. Seharusnya BKN mengambil solusi bagaimana agar semua CPNS tidak merasakan dirugikan. Otomatis CPNS Joko Van Hounten kebanyakan tidak setuju kalau melakukan tes ulang, sedangkan mereka sudah lulus tes. Cuma ada kesalahan kecil saja dalam pengisian LJK.

Sudah Membudaya Lebih tepatnya “nomor-nomor siluman� selalu muncul pada saat pengumuman kelulusan CPNS. Hal itu tidak bisa dipungkiri, sudah membudaya. Bisa jadi dan pasti adanya pihak terkait yang bermain di dalamnya. Solusinya, pihak-pihak tersebutlah yang merupakan dalang di belakang layarn-

Goesti Effendi

Solusi BKN Mungkin dalam melakukan tes ulang calon CPNS

Waspadai Teror Mengancam Keselamatan Kita Facebook MENJELANG vonis Abu Bakar Baasyir, tersiar kabar adanya 36 bom yang diperkirakan akan meledak. Selain itu, berdasarkan keterangan 6 terduga teroris bahwa mereka akan menebar racun sianida ke dalam makanan maupun minuman di kantin kantor-kantor polisi. Ini menyebabkan polisi ekstra waspada. Bagaimana komentar Anda? Mau sampai kapan bangsa ini diteror rakyatnya sendiri? Kalau polisi dan pemerintah tidak tegas, apa perlu masyarakat yang bertindak?

Ariel Limas

Egha Zaid

Ketat Awasi

Soni Mandira

Resahkan Masyarakat Jangan sampai hal itu terjadi. Polisi harus cepat-cepat bertindak karena bisa meresahkan masyarakat. Jangan hanya polisi yang bersiaga. Rakyat pun harus ikut kerjasama dengan polisi karena ini menyangkut keselamatan rakyat masing-masing. Kalau perlu razia KTP bagi setiap orang yang mencurigakan. Karena teroris sudah merajalela di Indonesia, maka semuanya harus bertindak karen ini benar-benar mengancam dan membuat keresahan rakyat, apalagi lrwat makanan.

Heriadi Nasution

Pejabat Teroris

Pihak berwajib harus memperketat pengawasan. Selain itu masyarakat juga harus membantu jika merasa ada orang yang mencurigakan di sekitar pemukiman. Mari berantas terorisme bersama!

kum. Hendaknya kita sebagai masyarakat sadar hukum turut serta membantu kerja aparat kepolisian dalam memberikan support dan partisipasi dalam bentuk apapun karena kita hidup di satu negara yang berdaulat dan berasaskan Pancasila. Semangat buat kepolisian Indonesia.

Peran Aktif

Kalau mau jadi teroris jangan tanggung-tanggung. Jadi teroris internasional saja. Jangan Anto Hernandes Havier bangsa sendiri diteror terus! Tapi bagaimanapun teroris itu sekumpulan orang pengecut, yang beraninya cuma menebar teror!

Tony Dc

kemungkinan. Kita sebagai warga Indonesia dan jajaran polisi harus waspada dan antisipasi jangan sampai isu tentang adanya bom benar-benar terjadi di negara kita yang tercinta ini.

Sampai Kapan?

Indonesia lagi di mata internasional. Dan tunjukkan polisi Indonesia juga mampu mengatasi terorisme yang ada di Indonesia.

Tingkatkan kewaspadaan. Masyarakat hendaknya berperan aktif. Berikan informasi apabila ada yang mencurigakan ke pihak yang berwajib.

Bagaimana enggak banyak teroris, pejabatnya saja teroris yang lebih berbahaya dari pada teror bom. Bagi pak polisi, yang penting siap siaga saja. Enggak usah takut kalau itu memang benar.

Natuna Rudi Arie Revolt II

Lindungi Warga Wah, polisi sih wajib ekstra waspada, tapi jangan ekstra siaganya cuma di dalam kator polisi dong. Polisi juga harus ekstra siaga untuk melindungi masyarakat agar semuanya dapat selamat, polisi maupun masyarakat serta agar tidak mencoret nama

Dery Firansyah

Jangan Terpancing Kita sebagai bangsa Indonesia yang mempunyai agama dan dibekali akal untuk berfikir, jangan mau terpancing isu-isu yang tidak bertanggungjawab. Bisa saja itu kerjaan orang-orang yang suka membuat kekacauan agar orang lain menjadi panik. Tapi tidak menutup

CMYK

Negara Hukum Negara kita negara hukum. Yang salah ditindak secara hu-

Orang Pengecut


CMYK

Bangun Keguyuban petisi tidak akan sesulit pemilukada di daerah lain, semisal di Ketapang, yang sempat memunculkan gugatan. Meski demikian, Bupati bersama wakilnya tetap harus melakukan upaya untuk merangkul pihak lain, misalnya dengan ucapan yang membangun dan melegakan. Wajar kalau dalam pemilukada ada gesekan, tapi itu bisa diselesaikan. Selanjutnya, pembangunan harus terus berlangsung dengan mensinergikan seluruh stakeholder yang ada. Pembangunan harus ada kerja-kerja pemerintah yang nyata dan terukur. Ini harus dilakukan Adrianus untuk merangkul semua pihak untuk kelancaran proses pembangunan. Terkait jalannya pemilukada yang memperlihatkan tingginya tingkat partisipasi ma-

syarakat dalam menyalurkan aspirasinya, itu bisa dikatakan mereka mengalami demokrasi prosedural. Demokrasi prosedural ini kompetitif dan mensejahterakan. Ini yang kemungkinan bisa menaikkan tingkat partisipasi politik masyarakat dalam pemilukada. Dengan tingginya partisipasi politik masyarakat yang mencapai 84,85 persen, itu berarti masyarakat merasa mementingkan pemilukada. Mereka betul-betul mencari pembuktian calon-calon yang baik. Pasangan calon nomor 3 sebelumnya pernah memprotes soal DPT (Daftar Pemilih Tetap). Namun, harus diselidiki dulu apakah keraguan itu memang terbukti atau tidak. Angka partisipasi 84,85 persen itu memang menakjubkan. Apakah angka itu be-

Contekan Massal Masuk MPR sal ini merebak, Kepala SDN Gadel II, Sukatman, dijatuhi sanksi penurunan pangkat dari IVa menjadi IIId. Sukatman juga dicopot dari jabatan kepala sekolah. Sementara dua guru, Fatchur Rohman yang juga wali kelas VIA, dan Prayitno guru kelas VIB, diturunkan pangkat satu tingkat di bawahnya, dan jabatan fungsional sebagai guru juga ikut lepas. Setelah kasus itu heboh, orangtua murid lainnya ramairamai memprotes Siami. Mereka menuding Siami tak punya hati, dan khawatir UN untuk anak-anaknya akan diulang. Mereka lalu berunjukrasa dan mengusir Siami dan keluarganya agar keluar dari kampung tempat tinggalnya. Keluarga Siami pun pindah ke Gresik, ke rumah orangtuanya. Lukman mengatakan, pemanggilan Siami ke MPR merupakan sikap MPR yang ingin mengapresiasi tindakan yang dilakukan oleh orangtua Alifah. Menurut Lukman, tindakan Siami seharusnya diapresiasi, bukan malah dikucilkan. “Kita ingin mengapresiasi dia sebagai Ibu Kejujuran. Kalau orang jujur dikucilkan, bangsa ini tidak berkarakter dan implikasinya nilai Pancasila semakin bangkrut,” kata Lukman. Untuk mengapresiasi Siami, Lukman berharap ujian di SDN dapat diulang. Hal itu sebagai peringatan bagi semua pihak bahwa tindakan memberi contekan adalah salah. Menteri Pendidikan Nasional, Muhammad Nuh, sudah meminta Dinas Pendidikan Kota Surabaya melakukan uji-

an ulang bagi seluruh murid SDN Gadel II. Mengenai soal-soal ujian, Nuh berharap tetap menggunakan sisa soal yang lama yang dipastikan saat ini masih ada sisanya. “Kalau yang curang di situ saja (SDN Gadel II), ya diulang di situ saja,” kata Nuh di Surabaya, Selasa. Nuh berharap kasus ini tidak digeneralisasi sehingga seolah-seolah semuanya melakukan kesalahan. Padahal, kesalahan contek massal di SDN Gadel II itu bisa jadi merupakan kesalahan personal semata. Menyendiri Siami yang ditemui wartawan di Dusun Lumpang, Desa Sedapur Klagen, Gresik, Selasa, mengungkapkan, sejak kasus nyontek massal ramai diberitakan, apalagi ada aksi unjukrasa ke rumah mereka, Alifah kerap menyendiri di dalam kamar. Murid yang biasa disapa Aam itu ketakutan. Sudah hampir sepekan dia berada di rumah kakeknya. Untuk saat ini, dia mulai bersosialisasi dengan lingkungan barunya di Gresik. Bahkan, dia sudah bermain bola kembali bersama teman-teman sebayanya. Di sekolahnya, Alifah dikenal sebagai anak yang cerdas. Sejak kelas satu, kata Siami, anaknya selalu mendapat ranking satu. Alifah selama ini belajar didampingi bapaknya, Widodo, yang bekerja di pergudangan Margomulyo Surabaya. Ia menjelaskan, awalnya Alifah tak mengaku jika memberikan contekan saat ujian nasional lalu. Namun, Siami justru mengetahuinya dari teman sekolah di kelas yang berbeda. Jawaban Alifah, kata-

Kuntoro Malu RI Negara Terkorup bukaan pemerintah, penegakan perundang-undangan, akses terhadap keadilan sipil, peradilan yang efektif, dan keadilan informal. Indonesia masuk dalam kawasan Asia Timur dan Pasifik bersama dengan Jepang, Singapura, Korea Selatan, dan lainnya. Dalam survei tersebut, wilayah Asia Timur dan Pasifik memiliki gambaran penegakan hukum yang beragam. Negara-negara maju seperti Jepang, Australia, Singapura dan Korea Selatan memiliki angka tinggi hampir di semua dimensi. Berbeda halnya dengan negara-negara berkembang seperti Indonesia, Filipina dan Thailand yang cenderung memiliki angka rendah di semua dimensi penegakan hukum. “Indonesia memiliki peringkat tinggi pada kategori kejelasan hukum, namun menduduki peringkat rendah pada ketiadaan korupsi dan akses pada keadilan sipil,” jelas laporan survei tersebut. DPR Prihatin Komisi III DPR mengaku prihatin atas hasil survei internasional yang menunjukkan Indonesia sebagai negara yang masih korup. Komisi III meminta pemerintah melakukan reformasi total dalam bidang penegakan hukum. “Survei ini harus menjadi dasar bagi pemerintah untuk

mencari inisiatif baru untuk percepatan reformasi internal lembaga-lembaga penegak hukum tersebut,” ujar Ketua Komisi III, Benny K Harman. Wakil Ketua DPR, Pramono Anung, juga merespons hasil survei tersebut dengan menyoroti kiprah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurut dia, KPK harus lebih berani mengungkap kasus korupsi tanpa tebang pilih. “KPK harus punya keberanian. Tidak tebang pilih. Saat ini terkesan kuat ragu-ragu pada yang melibatkan lingkaran kekuasaan,” ujar Pramono. Akan halnya Indonesia Corruption Watch (ICW), lembaga antikorupsi ini mengingatkan pemerintah untuk segera melakukan tindakan. “Kita harus malu dengan hasil survei itu. Tapi, apa masih punya malu? Semestinya pemerintah harus menarik pelajaran,” kata anggota Badan Pekerja ICW, Emerson Yuntho. Ketua MPR, Taufiq Kiemas, punya pendapat lain. Ia juga mengaku prihatin, namun di sisi lain ia meminta pemerintah menaikkan gaji pegawai negeri untuk menekan angka korupsi. “Tempat korup itu kan antara yang ngontrol dengan yang dikontrol. Gaji pegawai negeri dinaikkan supaya korupsi ini tidak sistemik terjadi. Saya kira kita sudah mampu naikin gaji, semua golongan

Rahasia Seksi mer keindahan tubuh, melainkan untuk menjaga kesehatan. “Makin tua sih iya. Ah, saya sih syukuri saja. Mau seksi, mau enggak, yang penting sehat,” tutur ibu dari Namira Adjani Ramadina, Diarra Anissa Rachbini, dan Savannah Nadja Rachbini itu. Semenjak melahirkan anak ketiga, Alya Rohali sudah kembali ke dunia hiburan sebagai presenter. Namun, untuk sinetron, ia mengaku tak menggelutinya lagi karena mendapat larangan dari sang suami, Faiz Ramzy Rahbini. “Sekarang sih nge-MC dan presenter saja. Kalau sinetron, izin susah dari suami. Tawaran sih ada kemarin, cuma suami

Tribun Buffer Sambungan Hal. 1

nar atau tidak? Kalau memang benar, berarti itu antusiasme yang tinggi. Ini unsur yang menentukan. Ada antusiasme pada masyarakat Landak kepada para calon. Adrianus masih dianggap sebagai sosok yang paling menjual. Juga ada faktor lokomotif lain. Mereka memobilisasi dan menggulirkan kesejahteraan. Terus menerus mendorong antusiasme sehingga memudahkan mobilisasi warga ke tempat pemungutan suara. Dibanding pemilihan gubernur dulu, Pemilukada Landak ini relatif lebih baik karena adanya pemahaman politik lokal etnis yang memosisikan tokohnya sebagai pihak yang akan membantu membawa kesejahteraan bagi masyarakat yang bisa dirasakan langsung. (nip) Sambungan Hal. 1

nya, disalin dan diedarkan ke seluruh kelas 6A dan kelas 6B. Modusnya, Alifah menulis jawaban di kertas buram yang disediakan wali kelasnya. Saat itu, Alifah tak memberikan seluruh jawabannya yang dianggapnya benar. Alasannya, ia mengaku kesal dan takut dengan orangtuanya. “Sekitar 40-50 persen jawabannya berbeda,” katanya. Selanjutnya, kertas buram berisi jawaban Alifah disalin di atas kertas buram oleh teman di bangku belakang. Kemudian, lembar jawaban tersebut diserahkan ke siswa lain kelas di dalam toilet sekolah atau di depan pot bunga. Siami menyatakan sengaja membongkar contekan massal tersebut demi kelangsungan pendidikan. Anak seusia Alifah, katanya, merupakan masa pembentukan karakter. Jika sejak kecil tak jujur, ia khawatir akan mempengaruhi jiwa dan sikapnya kelak di kemudian hari. “Ia saya didik agar pandai dan jujur,” katanya. Siami sendiri mengaku ketakutan setelaj terusir dari rumahnya. “Saya sempat diamankan di Kepolisian Sektor Tandes Surabaya,” katanya. Ia mengaku keselamatannya terancam dan tak akan kembali ke rumahnya, meski sejumlah warga memintanya kembali ke kampung dan menyatakan meminta maaf. Rumah yang didiami Siami terlihat sederhana, berlantai semen dan berdinding papan. Di dalam rumah seluas 100 meter persegi ini, hanya lemari dan meja kursi yang menjadi perabot rumahnya. Rumah tersebut ramai dengan tetangga dan kakak Siami selalu mendampinginya. (tic/dtc/mi) Sambungan Hal. 1

dinaikin saja,” tutur Taufiq. Wapres Kecewa Sementara itu, Wakil Presiden Boediono merasa kecewa pelaksanaan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2011 tentang rencana aksi pencegahan korupsi kurang mendapat respons dari publik. “Saat diluncurkan, Inpres ini tidak ada gaungnya, tapi isinya sangat penting,” kata Boediono ketika membuka Forum Anti Korupsi sekaligus sosialisasi Inpres di Hotel Kempinsky, Jakarta, Selasa. Inpres hanya berlaku selama setahun, padahal penyelesaian masalah ini membutuhkan waktu lebih lama. “Saya tahu masalah ini tak akan selesai dalam jangka waktu itu, tahun depan kita akan susun lagi inpres dengan masukanmasukan dari pelaksanaan selama satu tahun ini,” kata Boediono. Instruksi Presiden ini diluncurkan pada 12 Mei 2011. Berisi 102 rencana aksi mencegah praktek korupsi di tingkat lembaga pemerintah. Instruksi itu berisi pencegahan, pemberantasan korupsi di lembaga eksekutif dan lembaga penegak hukum. Empat instansi utama yang diatur di dalamnya yaitu Kejaksaan Agung, Kepolisian Republik Indonesia, Kementerian Keuangan, dan Kementerian Hukum dan HAM. (tribunnews/yat/ade) Sambungan Hal. 1

enggak berkenan,” tuturnya. Alya mengatakan, sinetron sebenarnya bukanlah dunia yang serius ia geluti. Ia mengaku tak ada rasa rindu berakting di depan kamera. “Karena saya kan juga basic-nya enggak terlalu sinetron. Saya memang lebih ke presenter, sinetron cuma buat pelengkap saja,” tambahnya. Berbeda dengan sinetron, untuk kembali beraktivitas di dunia presenter, perempuan kelahiran 1 Desember 1976 itu telah mengantongi izin dan didukung suami. “Kalau MC, ya diizinin sama dia,” paparnya. Alya pertama kali menikah dengan Eri Surya Kelana pada 4 Maret 1999. Pernikahan

mereka tidak dapat dipertahankan dan mereka resmi bercerai 13 Agustus 2003. Dari pernikahan tersebut, mereka memiliki seorang anak perempuan, Namira Adjani Ramadina, lahir Desember 1999. Hampir tiga tahun menjanda, Alya kembali menambatkan hatinya pada pengusaha dari Madura bernama Faiz Ramzy Rachbini. Mereka menikah 23 Juli 2006. Pada 29 Agustus 2007, Alya melahirkan anak keduanya, Diarra Anissa Radini. Pada 10 Oktober 2010, Alya melahirkan anak ketiga, Savannah Nadja Rachbini. (tribunnews/adi/wkp)

RABU

15 JUNI 2011

Cornelis: Jangan Lupa Rakyat nus Asia Sidot-Herculanus Heriadi dalam Pemilukada Landak yang baru lalu, dan telah ditetapkan oleh pleno KPU sebagai Bupati-Wakil Bupati Terpilih,” demikian Cornelis. Cornelis mengatakan, kemenangan Adrianus adalah kemenangan masyarakat Landak bersama PDI Perjuangan. Ia juga mengatakan, kemenangan PDI Perjuangan di Landak sebagai pundi-pundi suara partai, merupakan test case sebelum pemilihan gubernur (pilgub) mendatang. Karolin, yang merupakan anggota DPR RI, mengungkapkan, Cornelis bersama seluruh pengurus Partai Moncong Putih se-Kalbar berkumpul di rumah mereka di Ngabang. Staf Karolin yang berada di Ngabang, menuturkan, pesta digelar atas kemenangan pasangan Adrianus-Heriadi. Diperkirakan sekitar 3.000 kader dan simpatisan serta masyarakat Landak lainnya hadir. Sedangkan Adrianus, yang ditemui Tribun seusai rapat pleno KPU, menjanjikan, pertarungan yang selama ini dilalui hanya dalam lingkup tahapan pemilukada. Setelah semuanya usai, ia siap merangkul siapapun untuk membangun Landak. “Saya jamin, saya menjadi bupati untuk semua masyarakat Landak, bukan hanya bupati untuk pemilih saya. Saya siap merangkul siapapun,” tegasnya. Kegembiraan tampak di raut wajah Adrianus. Senyumannya terus terukir, dan berupaya menyapa siapapun di Kantor KPU. Dia menyampaikan, untuk merayakan sukacita tersebut, pihaknya melaksanakan pesta. “Nanti malam, perayaan sukacita. Yah, dengan makan-makan bersama rakyat,” ujarnya. Hasil Pleno Rapat pleno KPU Landak, Selasa siang, menetapkan Adrianus Asia Sidot-Herculanus Heriadi sebagai Bupati-Wakil Bupati Terpilih periode 2011-2016. Dalam pleno rekapitulasi suara hasil pemilukada, pasangan Adrianus Asia Sidot-Herculanus Heriadi memperoleh suara tertinggi, 133.035 atau 64,96 persen suara. Pasangan

Syahdan Anggoi-Honorius Bruno mendapatkan 59.257 atau 28,93 persen suara, sedangkan Suprianto-Sujarni memperoleh 12.510 atau 6,11 persen suara. Penetapan rekapitulasi perolehan suara dan juga penetapan pasangan kepala daerah terpilih, ditandatangani lengkap lima anggota KPU Landak. “Hasil ini akan kita sampaikan ke DPRD Landak dalam waktu 3 hari. Setelah itu, melalui Gubernur disampaikan ke Mendagri,” terang Ketua KPU Landak, Sudianto. Ia menjelaskan, dari hasil pleno diketahui pula, partisipasi pemilih mencapai 84,85 persen. Dari 244.996 pemilih yang tercantum dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), 207.881 di antaranya menyalurkan hak pilih. Dari tiga pasangan calon, hanya satu saksi yang bertandatangan, yakni saksi dari pasangan Adrianus-Heriadi. Sementara saksi pasangan Syahdan-Bruno tak hadir. Untuk pasangan SupriantoSujarni, tim mereka hadir memenuhi undangan, namun berkomitmen untuk tindak menandatangani dokumen apapun. Ketua KPU, Sudianto, menyatakan, bukanlah suatu permasalahan jika hasil pleno tanpa tanda tangan saksi dari pasangan lainnya. “Sesuai Peraturan KPU No 16 Tahun 2010, tidak ada masalah. Yang bertandatangan hanya yang mau memberikan tandatangan saja,” tandas Sudianto. Bupati Landak Terpilih, Adrianus, menyatakan tak mempermasalahkan jika saksi pasangan lain tidak menandatangani ketetapan rekapitulasi perolehan suara. “Kalau saya sih tak masalah. Hanya, di mana konsistensi dahulu untuk siap menang dan siap kalah. Dulu semuanya ikut berbagai kesepakatan, termasuk yang tertuang dalam kesepakatan damai,” ujar bupati incumbent ini. Ucapkan Selamat Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Kalbar, Drs Nicodemus R Toun MM, menyatakan pihaknya menerima sepenuhnya hasil rapat pleno KPU.

Sambungan Hal. 1

Mewakili partai, Nicodemus menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan yang didukung PDI Perjuangan dan 13 partai lainnya itu. “Secara pribadi dan partai, saya menyampaikan selamat kepada pasangan AdrianusHeriadi. Pasangan ini berhasil mengumpulkan suara yang signifikan. Perbedaannya begitu jauh dengan kandidat yang diusung Demokrat dan juga pasangan nomor urut tiga. Ini luar biasa,” kata Nicodemus saat dihubungi melalui ponselnya, Selasa malam. Dalam Pemilukada Landak, Partai Demokrat yang bergandengan dengan Partai Golkar mengusung pasangan Syahdan Anggoi-Honorius Bruno. Nicodemus meminta agar semua pihak, termasuk kandidat yang diusung Partai Demokrat, senantiasa menghargai dan menghormati hasil rapat pleno KPU. “Kita hargailah demokrasi yang telah berlangsung. Bagi yang menang hendaknya memaknai kemenangan dengan baik. Bagi kandidat yang kalah, tentunya harus menghormati pleno KPU. Sekarang waktunya para kandidat bersatu padu membangun Landak,” ajak Nicodemus. Manakala terdapat kandidat tertentu mengatakan keberatan dengan hasil Pemilukada, Nicodemus mengharapkan agar yang bersangkutan menyampaikan keberatannya melalui mekanisme yang ada. Nicodemus mengatakan, Pemilukada Landak dapat dijadikan menjadi barometer demokrasi di Kalbar. “Saya sangat berterima kasih kepada seluruh masyarakat, para kandidat, Panwaslu dan tentu saja KPU. Pemilukada ini menjadi sejarah tersendiri di Kalbar,” kata Nicodemus. Anggota tim sukses Syahdan-Bruno, Petrus Mion, juga mengakui pasangan AdrianusHeriadi sebagai pemenang dan terbaik untuk saat ini. Pihaknya belum menemukan adanya kecurangan yang menyebabkan pasangan nomor 1 kalah. “Dari hasil pleno KPU, kita melihat pasangan nomor 2 lebih baik dari yang lain. Kenyata-

annya, masyarakat Landak menghendaki dipimpin kembali oleh Bapak Adrianus. Suka atau tidak suka, kita harus mengakui itu,” ujar Petrus saat dihubungi dari Pontianak, Selasa siang. Petrus mengatakan, pihaknya tidak mengirimkan anggota tim sebagai saksi dalam pleno KPU karena tidak mendapat undangan. Tiga Hari Anggota KPU Landak, Theresia MS Ursus, mengatakan, setelah pelaksanaan pleno, KPU masih akan menunggu selama tiga hari. Apabila dalam rentang waktu tersebut tidak ada keberatan, maka hasil dari pleno akan disampaikan ke DPRD Landak. Untuk bupati terpilih, sesuai jadwal akan dilantik pada 6 September 2011. Theresa mengatakan, antisipasi yang dilakukan KPU terhadap kemungkinan adanya gugatan tetap ada, namun untuk persiapan lebih, belum ada. Ia mengatakan, KPU siap untuk mendengar apa yang menjadi keluhan masyarakat maupun pasangan calon bupati. Sedangkan Ketua Panwaslukada, Hardianitus, menegaskan, lembaganya siap menerima kemungkinan adanya gugatan ke MK. Dikatakanya, gugatan adalah hak dari setiap pasangan calon. “Panwaslukada dari awal hingga akhir selalu siap menerima, memproses, maupun menghadapi laporan ataupun gugatan dari tiga pasangan calon. Termasuk pasca penetapan oleh KPU,” katanya. Apakah sudah ada yang mengajukan keberatan atau gugatan? “Belum ada mengajukan gugatan. Kita tunggu sampai tiga hari ke depan. Panwaslukada sudah siap dengan data hasil seluruh rekapitulasi, C1, baik dari tingkat TPS, PPK, hingga Rapat Pleno KPU,” bebernya. Ia mengungkapkan, dari tahapan awal hingga pencoblosan, Panwaslukada menerima 14 laporan resmi. Dari 14 laporan tersebut, semuanya terselesaikan. Hanya dua laporan masih dalam kajian. (nip/rhd/mrl/ dng/acu/har)

Perjuangkan Kesehatan keberhasilan. Semenjak mengetahui ayah terpilih kembali, saya kebanjiran SMS ucapan selamat dari teman-teman, khususnya para perawat di Kabupaten Landak. Tidak hanya ucapan selamat, di akhir kalimat SMS itu

Jadi Taman Indah diketahui Landak ini dihuni oleh banyak orang yang berasal dari latar belakang berbeda-beda, baik agama, suku dan ras. Maka dari itu, AdrianusHeriadi dituntut untuk terus meningkatkan tali persaudaraan antarmasyarakat. Dengan begitu Landak akan menjadi taman indah yang nantinya menjadi perkumpulan banyak orang dari berbagai daerah di negeri ini. Untuk pembangunan di berbagai sektor, kita berharap

ditulis sebuah pesan agar pemimpin Landak ke depan lebih memperhatikan para perawat. Kebanyakan dari mereka adalah lulusan D3. Mereka sangat mengharapkan agar pemerintah memberi kemudahan dengan memberikan satu

Sambungan Hal. 1

jalan bagi untuk mendapatkan gelar S1. Saya telah berjanji akan menyampaikan hal itu kepada ayah. Saya juga berharap agar pemimpin Landak memperjuangkan keberadaan RSUD yang layak di Kabupaten

pemimpin Landak periode lima tahun ke depan dapat melanjutkan apa yang sudah dilakukan terdahulu. AdrianusHeriadi memiliki semboyan “lanjutkan”, sementara pasangan lain menjanjikan sebuah perubahan. Kita berharap dua semboyan ini disinergikan, yakni melanjutkan perubahan yang pernah dilakukan pada masa pemerintahan sebelumnya. Itu sangat mungkin karena bapak Adrianus merupakan incum-

bent. Yang tidak kalah penting, kita beharap agar Landak menjadi satu daerah mandiri. Ketergantungan dengan pemerintah pusat harus bisa dihilangkan secara perlahan dan pasti. Untuk menggapai tujuan itu, tentu pemimpin Landak lima tahun ke depan haruslah bekerja keras. Membenahi infrastruktur, memperhatikan saranan dan prasaranan kesehatan serta pendidikan. Khusus pendidikan, kita

berharap agar pendidikan di pedalaman dengan di perkotaan bisa seimbang. Untuk ekonomi, Landak memiliki SDA dan SDM yang baik dan tentunya harus didukung dengan investor. Akan tetapi, pemimpin mendatang harus mengawasi betul kinerja investor. Jangan sampai lingkungan terdegradasi dan masyarakat hanya menjadi penonton. Saya yakin ini bisa tercapai karena bapak Adrianus memiliki modal untuk itu. (mrl)

Karakter Pemuda

Katharina Lies

Pabali Musa

Aktivis Perempuan

Wakil Bupati Sambas

untuk itu. Sepanjang beliau menjadi Bupati TRIBUN/DOK Landak, ada beberapa perempuan yang dipercaya menjadi kepala desa, ada juga kepala dinas, dan sebagian dipercaya menempati jabatan penting di pemerintahan. Itu harus ditingkatkan dengan satu cara yakni menumbuhkembangkan SDM kaum perempuan yang nantinya menjadi generasi baru. Mulai anakanak hingga dewasa, yang tinggal di desa dan di kota harus dibina sekaligus diberi pendidikan yang layak. (mrl)

UCAPAN selamat kami sampaikan kepada Bapak Adrianus yang kembali terpilih dan ditetapkan sebagai pemenang dalam rapat pleno KPU Landak. Tentu menjadi harapan semua masyarakat untuk peningkatan pembangunan di semua lini. Sebagai incumbent, apapun keberhasilan yang sudah dilakukan di masa lalu, tentu harus lebih ditingkatan. Adapun halhal yang kurang tentu juga perlu dilakukan perbaikan di masa pemerintahan yang akan datang. Perbaikan di semua lini tentu menjadi harapan semua. Baik bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan se-

Saya Sampai Lupa Makan Siang pernah memasuki ruanganruangan di Kantor Bupati, sedangkan untuk ruang kerja Wakil Bupati, ia sudah pernah masuk dua kali. “Wah, terasa lain juga ya. Agak berbeda antara dunia kampus atau akademisi dengan dunia birokrat. Kalau dalam suasana kampus, dosen mempunyai otoritas penuh, sedangkan dalam dunia birokrat harus sesuai prosedur dan mekanisme yang pastinya lebih terikat bila dibanding sebagai dosen,” ujarnya. Pabali menuturkan, lalau menjadi wakil bupati, kita terpaksa memerintah orang. Sementara kalau jadi dosen, tidak semua orang bisa kita perintah. “Jadi, ya, belajar memerintah oranglah,” ujarnya seraya tertawa. Pabali mengakui sebenarnya ia tidak terbiasa memerintah orang, namun karena sudah men-

CMYK

Landak. Seperti kita ketahui, sampai saat ini RSUD masih bertempat di gedung yang dulunya Puskesmas. Saya berharap pembangunan gedung RSUD segera diselesaikan untuk selanjutnya digunakan. (mrl) Sambungan Hal. 1

SDM Perempuan TERPILIHNYA Adrianus Asia Sidot-Herculanus Heriadi menjadi pemimpin Landak periode 2011-2016 menjadi kemenangan bagi masyarakat Landak, khususnya kaum perempuan. Sebenarnya, siapapun yang menang, saya berkeyakinan mereka akan tetap memperjuangkan nasib kaum perempuan. Namun, kita harus sadar bahwa satu kandidatlah yang terpilih. Kita sampaikan selamat bagi Adrianus-Heriadi. Saya berpendapat, dengan berlanjutnya Adrianus menjadi Bupati Landak, tentunya akan semakin meningkat pula perhatian kepada kaum perempuan. Saya memiliki alasan khusus

7

jadi prosedur dan protokoler, maka ia harus bisa menyesuaikan diri. Hal lain yang juga menurut dia berbeda adalah dengan menjadi wakil bupati, ia akan sering menerima tamu. “Kalau jadi dosen, kita sering berhadapan dengan mahasiswa dan seminar setiap harinya,” katanya. Pada hari pertama melaksanakan tugas, Pabali cukup sibuk menerima tamu. Pantauan Tribun, tamu-tamu itu tidak putus untuk bertemu dengannya. “Usai apel pagi dan rapat koordinasi, tamu-tamu langsung memasuki ruangan kerja saya. Mulai dari internal hingga tokoh masyarakat dan wartawan,” bebernya. “Sampai-sampai saya lupa kalau saya belum makan siang. Meskipun begitu, saya menyempatkan salat berjamaah bersama tokoh masyarakat di

mua yang terkait kepentingan masyaraTRIBUN/DOK kat. Penting juga menjadi perhatian bersama untuk membangun kalangan pemuda. Pemuda yang tentunya memiliki karakter yang dapat meneruskan cita-cita bangsa menjadi lebih baik. Kerjasama yang lebih baik tentu juga menjadi harapan bersama untuk membangun Landak dan Kalbar secara keseluruhan. Kerjasama baik di seluruh jajaran pemerintah Landak maupun antar pemerintah daerah yang ada di Kalbar. (har) Sambungan Hal. 1

ruang kerja saya,” ujar tokoh Muhammadiyah Kalbar ini. Dengan jabatan wakil bupati, mau tidak mau, ia harus berdomisili di Sambas. Wafida, istrinya, pun akan ikut bersamanya. Untuk sementara ini, ia masih menumpang di rumah kerabatnya. “Rumah dinas wakil bupati saat ini masih dibenahi, dan saya kurang tahu berapa lama baru bisa ditempati. Tapi, bagi saya, ini tak masalah, yang penting semua pekerjaan berjalan lancar,” tuturnya. Keputusan sang istri, Wafida, untuk mendampingi sang suami 24 jam sedikit terkendala oleh pekerjaannya sebagai pengajar di MAN 2 Pontianak. Karena masih masa transisi, Wafida harus menuntaskan pekerjaannya dulu di Pontianak. Apalagi, tidak lama lagi pembagian rapor sekolah. “Kemungkinan baru pada

tahun ajaran baru istri saya akan mengajar di Sambas, begitu juga dengan anak saya nantinya, yang akan ikut pindah ke sini,” ujarnya. Ayah tiga anak ini mengungkapkan, setidaknya perlu satu hingga dua minggu untuk beradaptasi dengan amanah rakyat yang kini diembannya. “Rentang waktu tersebut untuk adaptasi psikis. Namun, kalau soal teknisnya, saya tentu harus terus menerus selalu belajar, walaupun ke bawahan. Saya berpedoman pada hadis Rasulullah bahwa belajarlah kepada siapapun, kalau itu memang mengajarkan kebaikan,” katanya. Terkait dengan tugas keseharian, pria kelahiran Pemangkat ini mengatakan sudah berbagi tugas dengan Bupati Juliarti. “Saya lebih banyak di bidang agama, sosial budaya, pendidikan, dan kepemudaan,” katanya. (suhendra yusri)


CMYK

8

RABU

15 JUNI 2011

Standing Ovation untuk Presiden SBY JENEWA, TRIBUN - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mendapatkan “standing ovation” setelah menyampaikan pidatonya yang bertajuk “Forging A New Globl Employment Framework for Social Justice and Equality” dalam Konferensi ke-100 Organisasi Buruh Internasional (ILO). Seluruh para tamu undangan dari berbagai kalangan yang menghadiri konferensi tersebut di Palais des Nations, Jenewa, Swiss, Selasa, memberikan apresiasi atas isi pidato Presiden Yudhoyono dengan tepukan tangan dan “standing ovation” (berdiri dari kursinya masing-masing).

Presiden Yudhoyono adalah salah satu kepala negara/pemerintahan yang berpidato dalam forum tersebut. Sebelum Yudhoyono, Presiden Finlandia Tarja Kaaarina Halonen telah berpidato. Setelah Yudhoyono, Kanselir Jerman Angela Merkel, Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin dan Presiden Tanzania Jakaya Kikwete juga berpidato. Masing-masing kepala negara/ pemerintahan menyampaikan pandangannya terkait dengan tema besar peringatan ke-100 Konferensi ILO itu yaitu “Buiding a future with decent work”. Presiden Yudhoyono dalam pidatonya meminta semua negara untuk me-

lindungi hak buruh migran yang bekerja di sektor domestik atau rumah tangga. Yudhoyono menjelaskan, tema tentang buruh migran adalah tema yang sangat penting. Menurut dia, ada sekitar 150 juta buruh migran yang terdata di seluruh dunia. Mereka berperan penting dalam era keadilan sosial saat ini. Yudhoyono menegaskan, setiap negara tidak bisa mengabaikan kontribusi para buruh migran terhadap pasar tenaga kerja dunia. “Kami di Indonesia menyebut para buruh migran ini sebagai pahlawan devisa, karena mereka bekerja keras

dan mengabdikan diri untuk kesejahteraan keluarga mereka di rumah,” katanya. Presiden optimistis, konvensi ILO bisa menyediakan panduan bagi negara penampung untuk melindungi para buruh migran yang bekerja di sektor domestik. Untuk itu, Indonesia telah mengambil berbagai langkah administratif dan hukum untuk melindungi dan memberdayakan para buruh migran. Pada acara itu Ibu Negara Ani Yudhoyono yang mendampingi Presiden terlihat beberapa kali mengabadikan acara itu. (ant)

FOTO ANTARA/ ABROR-SETPRES

ILO - Presiden SBY saat berpidato pada konferensi ke-100 Organisasi Buruh Internasional (ILO), di Palais des Nations, Jenewa, Selasa (14/6).

Wapres FIFA Cecar Agum Temui Toisutta dan Panigoro

ANT/RENO ESNIR

BARANG BUKTI - Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Anton Bahrul Alam, menunjukan barang bukti terduga teroris dari lima lokasi penangkapan, di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (14/6). Polri menyita senjata api dan amunisi dari tangan terduga teroris. Dari total 18 tersangka teroris yang ditangkap, dua di antaranya tewas tertembak, satu meninggal karena sakit.

Target Bangun Camp Militer Poso JAKARTA, TRIBUN - Polri menyatakan bahwa kelompok yang ditangkap karena terlibat penembakan polisi di Palu, ternyata mempunyai hubungan dengan kelompok teroris yang berada di Solo, Cirebon, dan Kalimantan. Melalui penghubung kelompok teroris masing-masing, mereka bersatu ingin membangun sebuah tempat pelatihan militer untuk anggotanya di daerah Malino, Sulawesi Tengah. “Kelompok (Poso) ini mempunyai hubungan dengan kelompok teroris yang berada di Solo, Cirebon dan Kalimantan untuk melakukan pelatihan militer berupa menggunakan persenjataan, map riding, membuat bom dan merakit bom di daerah Malino,” kata Kadiv

Humas Polri, Irjen Pol Anton Bachrul Alam, dalam jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (14/6) Sebagaimana diketahui, camp pelatihan militer teroris di Aceh telah diungkap kepolisian pada awal 2010. Sejumlah pelaku yang diduga terlibat ditangkap hidup-hidup. Sebagian lainnya tewas seusai baku tambak dengan kepolisian. Saat ini, sejumlah orang yang diduga terlibat, termasuk Amir JAT Abu Bakar Baasyir, tengah menjalani persidangan. Pada 25 Mei 2011, dua polisi jaga di kantor BCA Palu, tewas setelah ditembak empat anggota kelompok Poso. Sebelum penyerangan tersebut kelompok ini sempat melakukan latihan militer di Pegunungan Biru di Desa Tambara, Poso

Pesisir pada Agustus 2010 dan di pegunungan daerah Malino III Kecamatan Soyo, seminggu sebelum penyerangan polisi Palu. Kelompok Poso menyerang dan merampas senjata api polisi di BCA Palu adalah upaya untuk mengumpulkan senjata api guna menyusun kekuatan. Jika senjata api terkumpul dan semakin kuat, mereka berencana melakukan amaliyah jihad berupa aksi teror yang lebih besar. “Kota Palu dijadikan target sasaran karena mayoritas polisi yang melakukan pengamanan di lapangan membawa senjata api laras panjang, sehingga senjata api itu menjadi incaran mereka untuk mendukung kegiatan Jihad berikutnya,” ujarnya. (tribunews)

Dayak dan Falsafah yang Membumi (3-Selesai)

Adil terhadap Manusia dan Alam Falsafah Adil ka`talino itu lahir tidak hanya dalam sekali pertemuan para tokoh perumus. Tetapi melalui pertemuan yang berulang, sampai lahirlah kalimat yang tampak membumi atau menyatu dengan alam tersebut.

M

aria Goreti yang kini hari-harinya lebih banyak dihabiskan di Jakarta itu, mengenal secara dekat salah satu tokoh perumus falsafah tersebut, yakni Bahaudin Kay yang berasal dari satu kampung dengannya di Pahauman, Kabupaten Landak. “Beliau biasa disapa Bapak Elen, dalam tradisi masyarakat Dayak, seorang laki-laki yang sudah menikah dan punya anak, maka dalam kehidupan sehari-harinya akan disapa dengan panggilan nama anak tertuanya,” kata Maria. Kegiatan sehari-hari Bahaudin Kay saat masih hidup, adalah menjadi hakim pada sidang adat. Misalnya saja ketika ada laki-laki Dayak duduk berduaan “mojok” dengan perempuan yang sudah memiliki suami. Maka laki-laki dan perempuan itu akan kena hukum adat yang konsesinya dalam bentuk tempayan dan harus dibayar. “Jika mojok, `sumbang

SENYUM Sejumlah penonton tersenyum saat menyaksikan ritual adat di Rumah Betang, Minggu (22/5). TRIBUN PONTIANAK/LPR

mata` hukumannya itu,” kata dia. Dan menjadi tugas Bahaudin Kay sebagai `timanggong` untuk memberikan hukuman kepada pelaku pelanggar adat. Sementara RA Rachmat Sahudin dikenal sebagai mantan anggota DPRD dari kabupaten dan provinsi Kalbar selama 5 periode. Terakhir, sebelum tutup usia pada 13 Agustus 2009, Rachmat Sahudin duduk sebagai anggota DPRD Kalbar periode 2009-2014. Menurut Maria, tokoh Dayak tersebut pernah menyatakan “Adil ka`talino bacuramin ka`saruga basengat ka`jubata” memiliki makna yang sangat dalam. “Tidak boleh ada ketidakadilan di muka bumi ini. Adil bukan hanya kepada manusia, tetapi juga kepada alam,” kata Maria, mengutip pernyataan yang pernah disampaikan pria kelahiran Apo, Menjalin, Kabupaten Landak. Rachmat Sahudin pernah menyatakan, alam sebagai

JAKARTA, TRIBUN - Keputusan Komite Normalisasi memundurkan jadwal Kongres PSSI dari 30 Juni menjadi 9 Juli 2011 dipertanyakan FIFA, selaku pemberi tugas kepada Agum. Padahal sebelumnya, Agum Gumelar mengatakan keputusan tersebut sudah dibicarakan kepada FIFA, dan tentu saja telah mendapatkan persetujuan dari FIFA. Namun dalam pertemuan Selasa (14/6) sore di Four Season Hotel, Jakarta, Agum Gumelar dicecar pertanyaan oleh Wakil Presiden FIFA Pangeran Ali bin Al Hussein, mengenai alasan memundurkan jadwal kongres. Kongres 30 Juni digelar untuk ketiga kali, setelah kongres 20 Mei di Jakarta, dan kongres 25 Maret di Pekanbaru berakhir tanpa hasil. “Beliau pun menayakan kenapa ditunda sampai tanggal 9 Juli. Saya jelaskan hasil koordinasi KN dengan AFC agar tidak ada permasalahan ke depan, maka syarat agar kongres dilaksanakan paling cepat empat minggu setelah undangan diberikan harus dipenuhi,” ujar Agum Gumelar. Menurut Agum, Prince Ali bin Al Hussein menyatakan dukungannya terhadap pelaksanaan kongres mendatang. Namun, Agum sendiri masih belum mengetahui bentuk dukungan tersebut. “Masukannya untuk kongres, beliau akan mensuport supaya kongres berlangsung baik. Saya tidak tau bentuk suportnya apa, yang jelas beliau mengatakan kongres harus lancar,” ujar Agum Gumelar. Wakil Presiden Asosiasi Federasi Sepekbola Internasional (FIFA) Pangeran Ali Bin Al Hussein sengaja berkunjung ke Jakarta untuk membantu menyelesaikan kemelut persepakbolaan nasional, PSSI. Ia menerima dan mendengar pendapat semua pihak. Bahkan terlebih dahulu menemui George Toisutta dan Arifin Panigoro dan mendengar curhat keduanya, barulah bertemu Ketua Komite Normalisasi PSSI Agum Gu-

Sepakbola seharusnya jangan dipolitisasi. Kita harus fokus ke pemain dan bagaimana soal pendanaan sepakbola. ALI BIN AL HUSSEIN Wakil Presiden FIFA

melar. Saat bertemu Menpora, Andi Mallarangeng, di kantor Kemenpora, Ali Bin Al Hussein meminta sepakbola Indonesia tidak dicampuri persoalan politik. “Saya tidak ingin bicara soal politik di sepakbola, karena sepakbola seharusnya jangan dipolitisasi. Kita harus fokus ke pemain dan bagaimana soal pendanaan sepakbola. Saya akan membantu sepakbola Indonesia menemukan solusi,” ujar Ali. Dia pun menegaskan jika George Toisutta dan Arifin Panigoro tidak bersalah, maka

keduanya bisa maju dalam kongres PSSI mendatang. “Mengenai George Toisutta dan Arifin Panigoro, jika mereka memang tidak bersalah, maka bisa dimajukan sebagai calon dalam kongres nanti,” tandas Ali. Pernyataan Wakil Presiden FIFA tersebut dinilai untuk mencegah terulangnya politisasi sepakbola dalam kisruh PSSI. Andi Mallarangeng sendiri menyambut baik masukan Ali tersebut, dan berjanji tetap mengawasi sepakbola serta PSSI agar selalu dalam koridor yang benar. (tribunews)

Laporkan yang Baik MENTERI Pemuda di Indonesia kepada dan Olahraga (MenFIFA,” ujar Menpora, pora) Andi Alfian Andi Mallarangeng. Mallarangeng meMenurut Menpominta Wakil Presira, pemerintah meladen FIFA Pangeran porkan kepada FIFA, Ali Bin Al Hussein tisejauh ini Indonesia dak melaporkan betetap konsisten derita negatif atas hangan arahan FIFA sil kunjungannya ke mengenai tahapan Indonesia. kongres PSSI. Meski Menpora dalam tidak menyinggung NET soal George Toisuttapertemuannya dengan pangeran Jor- Mallarangeng Arifin Panigoro, pedania tersebut menmerintah menegasjelaskan bagaimana peranan kan kepada Ali, PSSI telah pemerintah dan pihak-pihak mengikuti arahan FIFA sepepemangku berkepentingan la- nuhnya. innya mengondisikan agar “Kami sampaikan bahwa persoalan di PSSI ini terse- dari pemerintah, kami juga dalesaikan. Menpora meminta pat arahan dari Presiden, bahFIFA agar melihat secara utuh wa kongres harus berjalan kondisi persepakbolaan Indo- dengan baik, sukses memilih nesia. pengurus baru sesuai arahan “Tadi kami berdiskusi, ber- dari FIFA. Karena itu kami sakatukar pikiran tentang kondisi rang sedang mekakukan penPSSI dan persoalan ke de- dekatan-pendekatan dengan pannya. Bagaimana mengem- semua pihak agar kongres bangkan sepakbola Indonesia. nanti di Solo dapat berjalan Beliau ke mari untuk berbicara dengan baik. Itu yang kami dengan pihak-pihak terkait, sampaikan,” ujar Andi Malladan akan melaporkan situasi rangeng. (tribunnews/ali)

Wakil Ketua DPRD Tertangkap Nyabu JAKARTA, TRIBUN - Politikus Partai Golkar, Yamin Akuba (YA), ditangkap saat tengah berpesta shabu-shabu bersama seorang perempuan. Wakil Ketua DPRD Bone Bolango Provinsi Gorontalo itu ditangkap di Hotel Royal Regal Tamansari, Jakarta Barat, 8 Juni lalu. “Lagi pesta shabu sama perempuan,” ujar sumber yang enggan dikorankan, Selasa (14/6). Menurut sumber itu, saat petugas Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat menggerebek kamar 427, Yamin hanya mengenakan handuk, sedang si perempuan tanpa mengenakan sehelai benang pun. “Mungkin habis berhubungan intim,” ungkap sumber tersebut. Berdasarkan Laporan Polisi No Pol: 231/

K/VI/2011/Nkb Res JB 08 Juni 2011, YA terhitung sejak 10 Juni 2011 resmi ditahan di Rutan Polres Metro Jakarta Barat. “Pemberitahuan Penangkapan dan Penahan Nomor B/246/VI/2011/Nkb Res JB,” terang sumber tersebut. Pria kelahiran 6 September 1962 ini dijerat dengan Pasal 112 ayat 1 UU RI 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Menurut informasi, Yamin ternyata pernah tersangkut kasus penganiayaan di daerahnya. Pengadilan memvonisnya 10 bulan penjara. “Kasusnya sudah disidangkan di PN Gorontalo. Majelis hakim memvonis 10 bulan penjara dan masa percobaan 1 tahun,” kata sumber tersebut.

tempat yang dihormati. “Makna ini yang hebat. Yang saya pahami. Tetapi sayangnya falsafah itu belum diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris,” katanya. Tokoh lainnya, Ikot Rinding, menurut beberapa sumber pernah menjadi anggota MPR RI Utusan Daerah periode 1999-2004. Kemudian Laurentius Bakweng, pernah bersamasama Ikot Rinding duduk sebagai anggota DPRD Kalbar. Bagi Maria yang merupakan generasi muda Dayak, falsafah “Adil ka`talino bacuramin ka`saruga basengat ka`jubata” dapat dipopulerkan dalam pertemuan-pertemuan umum karena tidak bertentangan dengan nilai kemanusiaan dan ketuhanan. Menurut dia, slogan tersebut hendaknya dipublikasikan bukan hanya untuk masyarakat Dayak tetapi juga untuk masyarakat luas. Karena jika itu dihidupkan terus niscaya Kalbar akan selalu aman. (ant) Anchor

CMYK

Yamin didakwa dengan pasal 351 KUH Pidana tentang penganiayaan. Yamin Akuba yang merupakan wakil ketua dewan dari Partai Golkar Bone Bolango. dinyatakan bersalah karena telah melakukan pemukulan terhadap Sarjito, PNS di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bone Bolango, 14 September 2010. Vonis tersebut dijatuhkan oleh majelis hakim yang diketuai Ahmad Semma dalam persidangan yang dihadiri langsung oleh Yamin Akuba tanpa penasehat hukum. Saat itu, Yamin Akuba tidak ingin banding dan siap menerima putusan hakim. “ Saya menerima putusannya,” kata Yamin Akuba, saat itu.(dtc)


CMYK

Jalan Protokol 12 Meter Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Pontianak mengalokaksikan dana sebesar Rp 37 miliar khusus untuk peningkatan dan pelebaran beberapa ruas jalan di kota.

>>> HAL 10

RABU 15 JUNI 2011

HALAMAN

9

Zuhur Asar Magrib Isya Subuh 11:45 WIB 15:10 WIB 17:49 WIB 19:03 WIB 04:18 WIB

Tersedia 1.000 Lowongan ke LN Langsung Diputuskan di Job Fair PONTIANAK, TRIBUN - Direktur PT Humanindo Reality Ryna Ryanti sebagai Event Organizer (EO) Job Fair dan University Expo 2011 mengatakan saat ini jenis lowongan kerja cukup banyak. Selain itu, lanjut dia, yang dipamerkan sudah cukup bervariatif. Untuk itu, ia berharap pencaker yang datang dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya momen yang diadakan setiap tahun ini. Ryna juga berharap pencaker dapat lebih aktif dan lebih komunikatif bertanya di stand-

Kita berharap pencaker yang datang untuk aktif bertanya ke stand-stand yang ada karena itu menjadi nilai lebih bagi mereka.

RYNA RYANTI Direktur PT Humanindo Reality

stand yang telah disediakan oleh panitia. Hal itu menurutnya menjadi satu di antara nilai lebih yang dimiliki pencaker. “Saya kira pada tahun ini untuk jenis pekerjaan yang kita tawarkan cukup bervariatif mulai dari skill dan nonskill. Kita

Buat Lebih Intens PENGUNJUNG Job Fair dan University Expo 2011 atau Pameran Bursa Lowongan Kerja, menyambut positif pameran lowongan kerja yang dilaksanakan dua hari, Selasa-Rabu (14-15/6) di Auditorium Untan, Jl M Isja Pontianak, mengharapkan pameran yang menyediakan lowongan kerja ini dapat

dilakukan dengan intensitas yang besar baik oleh pihak swasta maupun pemerintah. “Kegiatan ini sangat positif sekali, mungkin kegiatannya bisa lebih sering saja diadakan. Kalau bis mungkin 2 kali dalam setahun gitu,” ujar satu dianta-

Bersambung ke Hal 15

TRIBUN PONTIANAK/GALIH NOFRIO NANDA

LOWONGAN - Pengunjung Job Fair melihat lowongan yang tertempel di dinding luar auditorium Untan, Selasa (14/6).

berharap pencaker yang datang untuk aktif bertanya ke standstand yang ada karena itu menjadi nilai lebih bagi mereka,” ujarnya, Selasa (14/6). Terkait biaya masuk bagi pengunjung dikatakan merupakan biaya operasional untuk penyelenggaraan kegiatan job fair ini. Ia berharap kepada pemerintah sebagai satu di

Bersambung ke Hal 15

Tips Persiapan Kerja Dapat melamar pekerjaan di tempat Jangan malu bertanya di stand-stand Curiculum vitae (CV) sebanyak mungkin Alat tulis Berpakaian yang rapi Punya kepercayaan diri tinggi, Kelengkapan administrasi baik ijazah/transkip nilai, sertifikat pengalaman kerja, KTP dan lain-lain Lamaran pekerjaan Lowongan Tersedia lebih kurang 5.000 lowongan kerja, BP3TKI: 1.010 orang Jobstreet: 3.000 orang dan lain-lain Diikuti lebih kurang 30 perusahaan dari dalam dan luar negeri Harga Tanda Masuk Rp 10 ribu Waktu pukul 09.00 hingga 18.00 WIB

Tim Menpora Prihatin Pengalihan Aset KONI PONTIANAK, TRIBUN - Kisruh pengalihan lahan KONI Kalbar yang dilakukan Pemprov Kalbar memasuki babak baru. Staf Khusus Menpora RI Bidang Kemitraan Prof Dr Faisal Abdullah, Asisten Deputi Menpora Bidang Organisasi Sucitra, Asisten Deputi Menpora Bidang Sarana Prasarana Bambang Siswantoro, serta Staf Biro Hukum dan Humas Yusuf Suparman meninjau langsung melihat pemagaran di fasilitas lahan olahraga, Selasa (14/6). Mereka didampingi Kepala Biro Promosi dan Pemasaran KONI Kalbar Ir H Luthfi A Hadi sekitar pukul 07.25 WIB. “Rombongan melihat langsung driving golf, pacuan kuda, softball, sirkuit grass track dan pusat fitness. Kedatangan ini bertujuan mengkaji dan melihat langsung lokasi 6,4 hektar lahan yang dialihfungsikan menjadi pusat bisnis Carrefour serta melihat 22 hektar

lahan yang tersisa,” kata Lutfhi. Lutfi mengatakan Staf khusus Menpora menyatakan prihatin mengapa sudah dipagar dan bangunannya dibongkar. Padahal belum ada penggantinya, namun sudah dirobohkan apalagi belum ada persetujuan Menpora terhadap alih fungsi ini. Sekitar pukul 12.30, tim Kemenpora mengikuti pertemuan di ruangan Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar. Dalam pertemuan tersebut juga dihadiri Sekda M Zeet Hamdy Assovie, Asisten III Kartius dan Wakajati Kalbar. Pertemuan berlangsung tertutup dan berakhir sekitar pukul 14.30. Asisten III Kartius mengatakan pertemuan tersebut tidak membahas alih fungsi lahan KONI

Bersambung ke Hal 15

TRIBUN PONTIANAK/GALIH NOFRIO NANDA

TUMBANG - Sebuah truk tertimpa pohon di Jalan Adisucipto Pontianak, Kalbar, Selasa (14/6). Pohon yang tumbang akibat ditabrak sebuah tronton di arah berlawanan. Kejadian ini membuat kemacetan luar biasa di jalan tersebut bahkan kemacetan juga terjadi pada Jalan Ahmad Yani sebagai jalan alternatif karena Jalan Adisucipto ditutup sementara. Tidak ada korban dalam kejadian ini.

Pohon Besar Timpa Truk PONTIANAK, TRIBUN - Kemacetan terjadi di Jl Imam Bonjol dan Adisucipto akibat sebuah pohon besar tumbang dan menimpa truk KB 9041 AC tak jauh dari PT Mitra Angkutan Jasa Utama, Selasa (14/6) sekitar pukul 10.00 WIB. Sejumlah warga mengatakan pohon tumbang karena ditabrak truk kontainer yang menuju Sungai Raya. Pohon tersebut selanjutnya patah dan tumbang hingga menimpa truk yang dikemudikan Wardi (58) yang hendak menuju Pelabuhan Pontianak.

PONTIANAK, TRIBUN - Pemerintah Kota Pontianak akan melakukan penataan kawasan Jalan Gajahmada sebagai kopi center atau kawasan kuliner yang menyuguhkan aneka minuman kopi hangat khas kota itu. “Kawasan Gajahmada perlu dilakukan penataan agar lebih menarik lagi untuk menjadi wisata kuliner di malam hari,” kata Wakil Wali Kota Pontianak Paryadi, Selasa (14/6). Ia menjelaskan, penataan itu misalnya terkait parkir kendaraan agar tidak semrawut sehingga indah dipandang bagi wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke warung kopi di kawasan itu. “Kesepakatan dengan pemilik warung kopi sudah ada sehing-

90 Persen sudah Miliki Akta Pontianak Yuni Rosidah mengatakan kerjasama yang dibangun Disdukcapil dengan rumah sakit dan BPS dalam rangka mempermudah masyarakat dalam melakukan pembuatan akte kelahiran memang terlihat masih kurang. “Dari angka kelahiran hidup pada tahun 2010 yang berjumlah 12.147 jiwa, 90 persen sudah memiliki akta kelahiran. Namun akta kelahiran yang dikeluarkan

Bersambung ke Hal 15

Syarat Pembuatan Disdukcapil: Surat keterangan bidan/ Dokter/ penolong kelahiran/ pernyataan untuk yang sudah berusia di atas 10 tahun. Nama dan identitas (KTP) saksi kelahiran dua orang Surat keterangan lurah KK dan KTP orangtua Jika sudah dewasa KK dan KTP YBS Buku nikah/ akta perkawinan

orangtua dilegalisasi (jika ada) Mengisi Formulir permohonan Rumah Sakit: Surat keterangan bidan/ Dokter/ penolong kelahiran Nama dan identitas (KTP) saksi kelahiran dua orang KK dan KTP orangtua Buku nikah/ akta perkawinan orangtua dilegalisasi (jika ada) Mengisi Formulir permohonan

SDN 29 Pontim Bina Siswa Sejak Dini (1)

Ingin ke AS, Singapura, dan Cina Pola pemantauan dan bimbingan sejak dini oleh guruguru bidang studi kepada seluruh siswa yang punya bakat di berbagai bidang baik olahraga, seni dan akademis terus menerus dilakukan. Pemantauan bahkan dilakukan, sejak siswa kelas 1 sekolah dasar. SEKOLAH PRETASI Siswi berprestasi Hedwigis Novelindu (11) dan guru pembimbing berpretasi, Hartati (47) berpose bersama. TRIBUN/HAR

Kabid Pertamanan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Pontianak, Rusli Efendi, mengatakan pemangkasan dan pemeliharaan yang rutin dilakukan DKP Kota Pontianak memang belum dijadwalkan di daerah Jl Adisucipto dan masih fokus pada Jl A Yani dan Sui Jawi. Menurutnya ada beberapa pohon perlu perawatan rutin dan pemangkasan. “Pemakasan pohon boleh dilakukan namun pohon-pohon tidak boleh ditebang sesuai dengan Perda Nomor 1 tahun 2010,” katanya. (isf)

Gajahmada Jadi Pusat Kopi Centre

Warga Kurang Berminat Urus Akta di RS PONTIANAK, TRIBUN Pembuatan akta kelahiran yang dilakukan rumah sakit negeri maupun swasta dan Bidan Praktik Swasta (BPS) masih belum maksimal. Hal ini dapat terlihat dari jumlah akta kelahiran yang diterbitkan melalui MoU rumah sakit bersalin dan BPS hanya 1.778 akta atau 14,64 persen dari angka kelahiran hidup pada tahun 2010. Kepala Bidang Pencatatan Sipil Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota

Menurut, Hasan (35) kernet truk, saat itu ia berada di dalam mobil. Tiba-tiba truk kontainer yang berlawanan arah menabrak pohon sehingga pohon tersebut tumbang dan mengenai truk yang ditumpanginya. Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. Namun kondisi truk yang tertimpa pohon mengalami kerusakan pada boks serta bagian kepala truk penyok. Timbul kemacetan sekitar tiga jam, jalan kembali normal setelah Dinas Kebersihan dan Pertamanan memotong pohon yang tumbang.

J

ika, siswa diyakini memiliki potensi dan kelebihan, maka akan dibina secara terus menurus yang akan dibimbing pelatih professional. Pola ini terbukti menghasilkan prestasi manis yang diukirkan oleh siswa-siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) 29, Jl Ya’ M Sabran, Komplek Villa Ria Indah, Kelurahan Tanjung Hulu, Pontianak Timur. Beberapa siswa mereka bahkan telah mengharumkan tak hanya nama sekolah bahkan nama Provinsi Kalbar. Satu diantara siswa berprestasi tersebut yakni Hedwigis Novelindu (11). Siswa kelas V ini akan mewakili Kalbar untuk ke dua kalinya dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional

Bersambung ke Hal 15

CMYK

ga Jalan Gajah Mada bisa menjadi pusat warung kopi di Kalbar,” ujarnya. Kebiasaan warga Pontianak dan Kalbar umumnya yang gemar mengisi waktu kosong dengan minum kopi di luar sangat berpotensi untuk dikembangkan sehingga seiring perjalanan waktu kawasan Jalan Gajah Mada kini ramai dengan bermunculannya warung kopi. “Kita telah melakukan pertemuan dengan para pemilik warung kopi minggu lalu dan mereka menyambut baik,” kata Paryadi. Penataan Jalan Gajah Mada untuk dijadikan pusat wisata

Bersambung ke Hal 15

TRIBUN PONTIANAK/GALIH NOFRIO NANDA

WARKOP - Berbagai macam kalangan baik itu pengusaha, politisi, dan warga biasa, banyak yang berkumpul untuk sekedar minum kopi bahkan melakukan transaksi bisnis di warung kopi.

Guru St Paulus Kunjungi Australia PONTIANAK, TRIBUN - Seorang guru SMA Santo Paulus mendapat kesempatan mengunjungi 14 kampus di Sydney dan Brisbane, Australia. Kegiatan ini bagian dari program Komisi Perdagangan Australia yang bentuk Seasap High School Mission to Austaralia. Hasil dari kunjungan tersebut akan di sosialisasikan terhadap siswa tentang pemilihan universitas di luar negeri. Lenny, guru bahasa Inggris yang mewakili SMA Santo Paulus melakukan kunjungan di beberapa kampus di Sidney dan Brisbane pada 29 Mei-4 Juni

mengatakan dari sejumlah universitas yang dikunjunginya memang jauh lebih maju dibandingkan universitas yang ada di Kalbar. “Jauh sekali berbeda dengan daerah kita, di sana mahasiswa benar-benar belajar dengan sungguh-sungguh. Selain itu fasilitas belajar mengajar juga bisa diakses selama 24 jam serta keamanannya juga terjaga. Selain itu universitas di Sydney dan Brisbane lebih menitikberatkan pada riset dan menghasilkan riset-riset yang membanggakan,” tutur Lenny.

Bersambung ke Hal 15

PONTIANAK

23 - 31

SINTANG

23 - 32 SINGKAWANG

23 - 31 KETAPANG

23- 31


CMYK

10

RABU 15 JUNI 2011

Gg Pembangunan Belum Tembus Pak Wali yang baik hati, orangtua saya sudah tinggal di Parit H Husin 1 sejak tahun 1970. Tapi jalan di Gg Pembangunan yang tembus ke Jl BLKI belum juga tembus, padahal jalan itu tidak jauh dari rumah dinas bapak. Tolong diperhatikan. 085828968xxx

RT Silakan Ajukan Semen Pak, memang bapak tinggal di situ sudah lama tapi Jl BLKI itu baru ada tahun 90-an dan Jl A Yani saja tahun 80-an dan bapak ngaku tinggal tahun 70-an. Sepertinya ada yang salah informasi, kalau masalah Gg Pembangunan tergantung RTnya, karena sekarang pembangunan gang kita punya program bantuan material semen. Kalau RT-nya mau, silakan ajukan saja, cuma kadang di daerah itu sebetulnya banyak orang mampu untuk swadaya dan masih ada gang yang rumahnya belum banyak, jadi prioritas yang padat dulu. Tapi Jl Parit H Husin I sudah mulus pak, saya tiap Jumat di Al Muqarabbin.

Daftar Paket C di Pontianak Assalamualaikum. Pak saya tinggal di Pontianak, dimana saya bisa mendapatkan informasi Paket C. Kapan dan dimana Paket C dilaksanakan, terima kasih. 081352001xxx

Langsung Saja ke Disdik Untuk informasi lebih jelasnya silakan datang dan tanyakan ke Dinas Pendidikan Kota Pontianak. Di sana akan mendapatkan informasi kapan dan dimana akan diselenggarakan Paket C.

* * * * * * *

* * *

Pendaftaran Jalur Mandiri Untan 20 Juni-9 Juli 2011 Pendaftaran SMA negeri 4-7 Juli Pendaftaran SMK negeri 4-11 Juli 2011 Pameran bursa lowongan kerja, JOB Fair dan University Expo ’11 di Auditorium Untan 14-15 Juni 2011 pukul 09.0018.00 WIB. Expo Furniture, Pameran terbesar dan terlengkap di Pontianak Convention Center (PCC) 11-19 Juni 2011 pukul 10.00-21.00 WIB. Sm*sh akan tampil di Hotel Aston pada pukul 19.00 WIB, Selasa (14/6). Tiket bisa didapatkan di Tribun Pontianak. Invitasi futsal antarinstansi di Pemkab Kubu Raya pada 20-26 Juni 2011 di lapangan futsal Jl A Yani II. Pendaftaran di PDAM Tirta Raya Jl A Yani II atau hubungi Zaenal 05617184820, Roy Manurung 082148186276 dan Hamyani 085252603699. Reuni SMAN 8 angkatan 1989 Sabtu (2/7). Sebelumnya digelar bakti sosial pada 24 Juni 2011. Kontak person Yuanita 081256690805 atau Deni 085252037088. Sunatan masal oleh BPR Universal Karya Mandiri Pontianak, Jl Imam Bonjol No 62D, Sabtu (18/6) pukul 08.00 WIB untuk warga sekitar. Seminar internet sehat, Sabtu (18/6) pukul 08.30 WIB di Gedung Teater STAIN Pontianak. Biaya pendaftaran Rp 50 ribu.

Pontianak Square

Jalan Protokol 12 Meter

Siapkan Dana Rp 37 M

Anggaran tersebut untuk meninggikan dan melebarkan badan jalan dari enam meter menjadi sembilan hingga 12 meter. EDI RUSDI KAMTONO Kadis PU Kota Pontianak

PONTIANAK, TRIBUN - Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Pontianak mengalokasikan dana sebesar Rp 37 miliar khusus untuk peningkatan dan pelebaran beberapa ruas jalan di kota. Dengan dana tersebut jalan-jalan tersebut akan menggunakan pondasi beton menggantikan aspal yang sudah rusak dan sering tergenang banjir ketika hujan. “Anggaran tersebut untuk meninggikan dan melebarkan badan jalan dari enam meter menjadi sembilan hingga 12 meter,” ujar Kadis PU Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, Selasa (14/6) di Hotel Grand Mahkota, usai menghadiri Bimtek Pengelolaan Barang Milik Daerah. Rencananya pada tahun 2011 panjang jalan yang mengalami pelebaran dan peningkatan dengan beton mencapai empat sampai lima kilometer. Beberapa jalan di sejumlah titik pengerjaannya sedang berlangsung, antara lain Jl Komyos, Tanjung Raya II, Sutoyo dan lain sebagainya. Diakui Kadis perbaikan dan peninggian infrastuktur vital tersebut harus dilakukan secara bertahap, tidak bisa dilakukan

secara bersama-sama. Selain peningkatan dan pelebaran dengan menggunakan pondasi beton anggaran tersebut juga diperuntukan untuk pengaspalan jalan. Terutama ruas jalan yang telah dibangun dengan pondasi beton tahun 2010. Seperti di ruas Jl Komyos, Tanjung Raya I dan II, Jalan Danau Sentarum, Parit Pangeran, Jalan 28 Oktober dan lain sebagainya. Dinas PU Kota Pontianak, tahun ini mendapat Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) sebesar Rp 100 miliar rupiah untuk pembangunan infrastruktur jalan, drainase dan bangunan milik pemerintah kota. “Anggaran sebesar itu kami prioritaskan untuk membangun jalan sekitar 55 persen dan 45 persen di antaranya untuk pembangunan drainase dan gedung kantor milik Pemkot Pontianak,” katanya. Edi menjelaskan, tahun 2011 pihaknya akan memprioritaskan peningkatan jalan dan pelebaran jalan dengan pondasi beton agar lebih tahan lama. Dari segi pembiayaan dan perawatan dengan menggunakan pondasi model beton lebih murah dibandingkan menggunakan aspal. (rzk)

Jalan Belubang SEJUMLAH warga menyambut baik upaya perbaikan jalan yang dilakukan Pemkot Pontianak melalui Dinas Pekerjaan Umum. “Kita pasti senang jika jalan dibangun atau yang dulunya kecil kini menjadi lebih besar. Harapan kita agar semua bisa terlaksana,” kata Abdul, seorang warga di Jl Tabrani Ahmad. Meski demikian ia meminta agar jalan-jalan lain juga diperhatikan oleh pemerintah. “Misalnya Jl Tabrani Ahmad ini kan masih banyak juga tih yang bolong-bolong. Kita harapkan agar Pemkot juga membangun jalan ini,” kata dia. Data Dinas PU Kota Pontianak mengurus jalan kota sepanjang 354 kilometer. Sekitar kurang lebih 141,6 kilome-

ter atau 40 persen dari panjang jalan kota tersbut mengalami kerusakan. Mulai dari berat hingga ringan akibat terendam luapan air Sungai Kapuas. Sampai saat ini pembangunan jalan pondasi beton di Kota Pontianak baru mencapai sepuluh persen, dari target keseluruhan 40 persen jalan menggunakan pondasi beton. Dirinya menegaskan jika target tersebut kini sedang diupayakan agar bisa tercapai semua di tahun 2011. “Kita sedang berusaha untuk mencapai target itu. Sekarang-pun pengerjaan betonisasi beberapa ruas jalan di kota Pontianak masih dalam tahap pengerjaan,” pungkasnya. (rzk)

Warga Lempari Mobil Polisi PONTIANAK, TRIBUN - Kembali terjadi aksi perlawanan masyarakat Beting terhadap polisi dalam upaya memerangi peredaran narkoba. Kabid Humas Polda Kalbar, AKBP Mukson Munandar, mengatakan sekelompok kecil masyarakat melempari anggota Direktorat Reserse Narkotika dan Sabhara Polda Kalbar ketika menangkap seorang tersangka pengedar narkoba. “Sekitar pukul 11.00 WIB, 10 anggota Ditrestik dan delapan Sabhara Polda Kalbar menang-

kap bandar shabu. Lokasinya di Jalan Tritura, depan Gg Harmonis, Tanjung Hilir. Tersangka bernama Jabir alias Tambul (44),” ungkap AKBP Mukson Munandar, Selasa (14/6). Dari tangan tersangka ditemukan dua klip shabu, seperangkat alat isap terdiri. Tersangka merupakan target operasi jajaran Ditrestik dan Polresta Pontianak. “Tersangka sudah cukup terkenal dan menjadi target kita. Beberapa kawannya sudah masuk dalam sel. Hanya

dia ini cukup licin dalam berbisnis barang haram tersebut. Begitu ditangkap, tersangka sudah masuk ke dalam mobil bersama anggota, tiba-tiba masyarakat setempat melakukan pelemparan ke arah mobil,” ujar Mukson. Aksi tersebut tidak mengakibat benturan antara polisi dan warga. Polisi langsung meninggalkan lokasi kejadian. “Target kita kan tersangkanya, jadi wajar saja mereka marah. Mungkin pelaku ini orangnya cukup dikenal baik

gian dalam masyarakat yang memiliki hak. Ia teringat akan wejangan anggota DPR RI, Taufik Effendi yang di hari tuanya mendambakan kehidupan sebagai lansia yang aktif, produktif, sehat dan tenang. “Saya ingat wejangan beliau untuk mengajak PNS memiliki usaha sampingan yang tidak melanggar aturan agar usia tua lebih tenang,” katanya pada peringatan Hari Lanjut Usia Nasional di Istana Rakyat Pendopo Gubernur. Pemberdayaan lansia sehingga menjadikan lansia masih bisa produktif dan aktif. “Kita juga telah banyak melakukan kegiatan untuk para lansia misal senam lansia, posyandu lansia, car free day lansia.

atau sering beramal. Pada dasarnya, Polisi tidak akan takut atau mundur dalam setiap penegakan hukum. Asal ada bukti yang kuat dan sesuai prosedur serta tidak melanggar hak sebagai warga negara, kita akan tangkap dan proses,” tegas Mukson. Akibat perbuatannya, kata Mukson, tersangka dikenakan Pasal 112, 114, dan 115 UndangUndang Nomor 35 tahun 2009 Tentang Narkotika. Dengan ancaman hukuman diatas lima tahun penjara. (rhd)

LANSIA Wabup Kalbar Christiandy Sanjaya berfoto bersama lansia, Selasa (14/6).

TRIBUN/PAB

Juga adanya usaha ekonomi produktif untuk permodalan, keterampilan yang saat ini ada 75 paket se kalbar,” tambahnya. Kadis Sosial Kalbar M Junaidi menuturkan perhatian

Sita 5 Ton Gula Thailand PONTIANAK, TRIBUN - Direktorat Polisi Air Kalimantan Barat berhasil mengamankan 100 karung gula yang diduga ilegal asal India dan Thailand. Satu orang yang diduga sebagai pemilik, Hr, ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat dengan pasal 8 Jo 62 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen dan atau pasal 55 UU Nomor 7 Tahun 1996. Penangkapan terjadi saat Dit Pol Air melakukan patroli sungai pada 9 Juni 2011 sekitar pukul 14.00 WIB di perairan menuju Desa Padang Tikar, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya. “Sebanyak 100 karung gula disita saat dibawa menggunakan Kapal Motor (KM) Sinar Indah dari Pontianak menuju Padang Tikar. Saat itu kita lakukan pemeriksaan asal dan tujuan gula tersebut. Diketahui pengirimnya Hr, warga HM Jalan Suwigno Nomor 19. Dari hasil pemeriksaannya diketa-

hui gula tersebut berasal dari India dan Thailand,” ujar Direktur Pol Air AKBP Sukandar melalui Kasubdit Gakkum Dit Pol Air AKBP A W Handoko, Selasa (14/6). Gula tersebut masuk ke Kalimantan Barat melalui jalur resmi dengan memanfaatkan perjanjian Sosek Malindo Pos Lintas Batas per bulan 600 Ringgit Malaysia. Setelah masuk ke Kalbar melalui Entikong, tersangka melakukan pergantian karung dengan merk nasional. “Tersangka mengganti karung dengan merk Indonesia. Menurut keterangan tersangka, gula dibeli dari perbatasan seharga Rp 395 ribu per karungnya. Gula rencananya dijual ke Desa Padang Tikar dengan kemasan karung yang baru dikirim menggunakan kapal motor tadi,” paparnya. Gula dikirim ke Cim Nam Hu dan Ismail alias Amuk warga Desa Padang Tikar. Dari pengakuan tersangka, diketahui bahwa sudah dua kali me-

lakukan pengiriman. Harga total gula seberat 5 ton mencapai Rp 39,5 juta. Saat ini kurang sekitar 5 ton Gula diduga Ilegal ini diamankan di markas Dit Pol Air Polda Kalbar. Serta menyita ratusan karung bekas bertuliskan produksi asal India, Malaysia, dan Thailand dari berbagai merk. Kapolda Kalbar Brigjen Sukrawardi Dahlan melalui Kabid Humas AKBP Mukson Munandar memberikan apresiasi atas keberhasilan penggagalan penjualan gula ilegal asal India dan Thailand. Apalagi, dari hasil penggeledahan di rumah tersangka ditemukan karung bekas kemasan lama serta karung merk Nasional. “Serta adanya saksi yang mengakui menjahit Gula kedalam merk Nasional, yakni Merk GMP. Total dalam sebulan terakhir ini, Polda Kalbar berhasil mengamankan 28 Ton Gula Ilegal. Untuk bahan makanan seperti ini nantinya akan dimusnahkan,” pungkasnya. (rhd)

Kapolda Perintahkan Data Kantin

Pemerintah Rancang Perda Lansia PONTIANAK, TRIBUN - Saat ini pemerintah sedang mengkaji dan merancang peraturan daerah (perda) lanjut usia. Hal ini diperlukan karena tidak terlepasnya persoalan lansia sebagai bagian masyarakat. “Persoalan lansia sama juga denggan persoalan kemanusiaan lainnya. Sehingga perlu payung hukum untuk alat pelayanan kepada para lansia. Kalau ada perda ini bisa memberikan ruang partisipasi pada lansia. Kita akan tinjau dan mudahan dewan mendukung,” ungkap Wakil Gubernur Kalbar, Christiandy Sanjaya, Selasa (14//6). Pelayanan serta perhatian pada para lansia sangat diperlukan. Sebab, mereka juga ba-

TRIBUN PONTIANAK/GALIH NOFRIO NANDA

AMANKAN GULA - Petugas menunjukkan karung gula asal India dan Thailand yang diduga isinya ditukar dengan karung merk Indonesia bernama GMP asal Lampung yang diamankan di Direktorat Polair Polda Kalbar, Selasa (14/6). Dit Polair Polda Kalbar mengamankan sekitar 100 sak gula yang diduga ilegal dari KM Sinar Indah di perairan Muara Kubu Kabupaten Kubu Raya 9 Juni 2011 lalu dari Pontianak yang hendak menuju Padang Tikar.

pemerintah pada lansia seperti pemberian jaminan sosial lansia 320 lansia se Kalbar dari kebutuhan 15.000 lansia yang masing-masing mendapat Rp 300 ribu per bulan. (pab)

CMYK

PONTIANAK, TRIBUN - Kapolda Kalbar Brigjen Pol Sukrawardi Dahlan meminta segenap anggota Polri di seluruh unit dan satuan Polda Kalbar meningkatkan kewaspadaannya. Hal ini menanggapi ancaman terorisme yang menjadikan anggota Polri sebagai target pembunuhan. Meskipun para pelaku terorisme yang ditangkap tidak ada yang berasal dari wilayah Kalbar, ancaman tersebut patut disikapi dengan serius. Untuk itu pula, Kapolda langsung menggelar video conference dengan seluruh Polres yang ada di Polda Kalbar. “Kapolda memerintahkan langsung kepada para Kapolres untuk waspada situasi ancaman berupa teror maracuni makanan dan minuman yang ada di lingkungan markas Polri. Ini modus baru dengan target anggota Polri. Kapolda meminta penjagaan memperketat keluar masuk di markas Polri,” kata Kabid Humas, AKBP Mukson Munandar, Selasa (14/6).

Kapolda meminta Paminal dan Intel melakukan pendataan terhadap kantin-kantin yang ada di lingkungan markas Polri. Pendataan dilakukan juga terhadap seluruh pekerja di kantin. “Penjagaan lantas tidak boleh serta merta juga melakukan pengawasan keluar masuk markas Polri dengan radikal. Cukup kepada orang yang dicurigai. Pendataan di kantin ini perlu ditakutkan jangan sampai musuh masuk menyamar dan memberikan racun. Juga kepada pemasok atau agen-agen makanan dan minuman, harus didata dan dikenali,” ujar Mukson. Dijelaskan Mukson, pemeriksaan dan pendataan jangan dianggap sebagai bentuk kecurigaan berlebihan. Sekali lagi ditegaskannya, hal ini untuk mengantisipasi kemungkinan ancam teror tersebut. “Kepada anggota Polri yang sedang bertugas diluar, agar waspada saat makan dan minum. Silahkan makan diluar, tapi harus tahu dan kenal serta lihat situasi,” pungkasnya. (rhd)

TK Immanuel Lepas Siswanya PONTIANAK, TRIBUN - Pelepasan 216 siswa TK Immanuel berlangsung meriah. Berbagai rangkaian acara ditampilkan oleh para siswa yang juga dihadiri orangtua, Selasa (14/6). Kepala TK Immanuel Henny Maria mengatakan pelepasan ini dirangkai dengan beberapa macam kegiatan dengan tema dunia dongeng. Pemilihan tema dongeng diangkat karena melihat fenomena sekarang bahwa orangtua tidak lagi memiliki banyak waktu membacakan dogeng terhadap puteraputeri mereka. Selain penampilan cerita dongen pelepasan siswa juga di-

rangkai dengan berbagai macam acara seperti menyanyikan lagu solo, permainan keyboard, modern dance, koor Inggris, pemberian penghargaan terhadap siswa yang berprestasi dan berbagai kegiatan lainnya termasuk serah terima siswa dari TK Immanuel yang kemudian diserahkan kepada SD Immanuel untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. “Melepas siswa merupakan hal yang sangat berat bagi kami. Sebab, bagaimanapun mereka sudah lama bersama dan dekat dengan kami. Dari mereka kecil hingga sekarang akan memasuki usia SD, apalagi

dari sebagian mereka sudah ada bersama kami selama tiga tahun,” ujar Henny. Ia mengatakan pelepasan pada hari ini bukanlah sebuah perpisahan antara siswa dengan guru TK. Sebab, suatu hari ia berharap masih akan bertemu dengan siswanya dengan keadaan dan waktu yang berbeda. “Saya tidak pernah mengatakan ini sebagai sebuah perpisahan, tetapi lebih kepada pelepasan terhadap siswa yang sudah menyelesaikan pendidikannya di TK. karena kita masih bisa bertemu dan berharap bertemu dalam kondisi yang lebih baik,” katanya. (acu)


CMYK

Hotline

RABU 15 JUNI 2011

B

Pak Wali, Tolong Rapikan Nipah Kuning ASSALAMUALAIKUM, Pak Wali Kota. Tolong daerah Nipah Kuning juga ditata rapi, seperti daerah lainnya. Sekarang banyak bangunan yang berdiri di atas fasilitas umum, seperti di atas parit-parit. Tolong ditertibkan! Trims, Tribun. 05617574xxx

Segera Kami Cek

Cara Ikuti Latihan Home Industry HALO Tribun, saya ini korban pedagang kaki lima yang kena gusur. Mau minta tolong sama Tribun, di mana kiranya untuk dapat mengikuti pelatihan bidang home industry? Saya tidak tahu mau kerja apalagi sekarang. Terimakasih, ya Bun, sebelumnya. 081352392xxx

Silakan Daftar ke Disperindagkop JIKA ingin mengikuti pelatihan kewirausahaan dan Usaha Kecil Menengah (UKM), silakan mendaftarkan diri ke Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM (Disperindagkop dan UKM) Kota Pontianak. Tanggal 6-8 Juli mendatang, Disperindagkop dan UKM Kota Pontianak menggelar pelatihan kewirausahaaan bagi para UKM di Grand Mahkota Hotel Pontianak. Terbuka untuk umum, dan tanpa dipungut biaya. Pelatihan kewirausahaan ini diutamakan kepada warga yang akan memulai usaha home industry dan akan mengembangkan usahanya. Harapannya, setelah mengikuti pelatihan terse-

but usaha yang dijalankan lebih kreatif dan berkembang. Selain itu 21-22 Juni nanti, Disperindagkop dan UKM memberi penyuluhan kewirausahaan untuk 240 siswa SMK dan SMA Kota Pontianak di aula rumah jabatan wakil wali kota Pontianak. Penyuluhan ini bertujuan mengisi waktu libur sekolah, sekaligus memotivasi siswa dapat mengembangkan pola pikirnya, terutama dalam usaha bisnis dalam bentuk kewirausahaan, seperti halnya usaha home indrustry. Terimakasih.

Drs Hj Ayuharo Msi Kepala Disperindagkop dan UKM Kota Pontianak

Apa Saja Layanan Gratis Askes HALO, tolong tanyakan PT Askes Pontianak. Kalau mau periksa darah pakai kartu Askes, apa saja yang digratiskan? Saya seorang PNS Gol III yang baru jalan dua tahun. Mohon informasinya. Terimakasih. 08125016xxx

Paket Laboratorium Sederhana LAYANAN menggunakan labotarium sederhana gratis yang ditanggung PT Askes, meliputi cek darah untuk mengetahui hemaglobin (Hb), golongan darah, kadar glukosa dan kejernihan darah. Apabila ada permintaan proses layanan pemeriksaan darah di luar paket atau di luar layanan labotarium sederhana, biayanya ditentukan petugas kesehatan itu sendiri. Biasanya, di Puskesmas memiliki alat pemeriksaan sendiri yang dibeli secara swadaya atau di luar tanggungan PT Askes. Permintaan yang demikian disebut pemeriksaan di luar paket yang ditentukan. Misalnya, melakukan pemeriksaan darah yang ditujukan mengetahui penyakit, seperti gula darah, kolesterol atau asam urat dan lainnya

yang biayanya ditentukan sesuai kebutuhan. Saat ini PT Askes telah memiliki program dokter keluarga. Yakni, peserta menentukan sendiri dokter yang akan dituju sesuai pilihan peserta Askes. Dokter keluarga akan memberi surat rujukan ke rumah sakit yang berkerjasama dengan PT Askes. Jika peserta Askes ingin mendapatkan informasi lebih lanjut terkait layanan Askes, silakan menghubungi layanan informasi HALLO ASKES di nomor telepon 500-400 atau 0561733076. Bisa juga mendatangi kantor Askes Cabang Pontianak di Jl Sultan Sy Abdurrahman 135 Pontianak. Terimakasih.

Mardani SE

Kasi Jaminan Pelayanan Kesehatan PT Askes Cabang Pontianak

TERIMAKASIH informasinya, segera kami cek di lapangan. Satpol PP Kota Pontianak akan koordinasi untuk ditindaklanjuti petugas Trantib Kelurahan, agar secepatnya dapat ditindaklanjuti melalui pendekatan persuasif dan preventif. Apabila beberapa tahapan, tindakkan preventif secara persuasif dan teguran secara lisan maupun secara tertulis, hingga peringatan keras dengan ultimatum 1x24 jam tak diindahkan pemilik kios terkait, secara terpaksa petugas akan melakukan penertiban. Perda Kota Pontianak Nomor 3 Tahun 2004 tentang Ketertiban Umum telah jelas, tepatnya Pasal 20b yang menyebutkan, setiap orang atau badan hukum dilarang mendirikan bangunan di atas sungai, parit saluran air atau lainnya, di bahu jalan, di atas

fasilitas sosial dan fasilitas umum dalam daerah, kecuali untuk kepentingan pemerintah daerah atau izin kepala daerah. Jika terjadi pelanggaran Perda tersebut, akan dikenakan tindakan pidana ringan seperti diatur dalam Pasal 45 Perda Kota Pontianak Nomor 1 Tahun 2010. Sanksinya, pidana kurungan selama tiga bulan atau denda Rp 50 juta. Kami mohon partisipasi masyarakat untuk melaporkan kepada Bagian Trantib Kelurahan, apabila mengetahui adanya gangguan ketertiban umum. Warga Kota Pontianak juga bisa langsung lapor melalui telepon 0561-73120. Terimakasih.

Kus Panca Diarto SH Kabid Penegakan Peraturan Perundang-undangan Satpol PP Kota Pontianak

Resah Bau Tak Sedap HALO Tribun, saya mau tanya. Di manakah kalau kita ingin melaporkan warga yang menciptakan bau tak sedap dari rumahnya? Kami warga sekitar sangat resah, karena kejorokannya juga berpotensi menjadi sumber penyakit bagi orang-orang di sekitarnya. Tolong informasinya. Terimakasih. 085750024xxx

Laporkan BLH BADAN Lingkungan Hidup (BLH) Kota Pontianak saat ini telah membentuk layanan pengaduan pencemaran lingkungan, baik berupa pencemaran melalui udara, darat maupun air, termasuk yang bisa menimbulkan bau. Silakan jika warga ingin melaporkan atau menginformasikan gangguan pecemaran lingkungan yang terjadi di wilayah Kota Pontianak, baik dalam bentuk tulisan maupun lisan ke kantor BLH Kota Pontianak di Jl Alianyang 7B Pontianak telepon 0561-748134 atau SMS ke 0811578501. Kami berharap saat memberikan informasi atau laporan tentang pencemaran lingkungan, pelapor menyertakan lokasi pencemaran secara jelas dan menjelaskan fakta pencemarannya. Tim BLH segera turun ke lokasi, apalagi warga sampai resah akibat pencemaran bau. Kami akan cek langsung. Apabila pencemaran terjadi akibat limbah rumahtangga, akan diselesaikan melalui forum kekeluargaan. Namun,

CMYK

jika bersifat industrial, kasus pencemaran lingkungan akan diproses sesuai UU 32 Tahun 2009. Sanksi bagi industri yang terbukti melakukan pencemaran, baik air, darat maupun udara diatur Pasal 99 UU ini. Yakni, pidana penjara minimal setahun dan denda minimal Rp 1 miliar. UU Lingkungan menjelaskan, bahwa setiap orang yang dikarenakan kelalaiannya melakukan pencemaran, baik baku mutu ambein, baku mutu air yang bisa menyebakan kerusakan lingkungan hidup, diancaman pidana. Seperti halnya pencemaran udara yang mengeluarkan CO2, SO2, NO2 maupun partikel material yang bisa menyebabkan timbulnya beberapa penyakit. Misalnya, iritasi mata dan penyakit kulit, ISPA hingga diare akibat hujam asam yang dipicu pencemaran udara. Terimakasih.

Ir Hj Rusdiana Kepala BLH Kota Pontianak

11

Kaum Bandit Kuasai Negeri

egitu survei internasional World Justice Project 2011 Rule of Law dilansir United Press International, Selasa (14/6), republik ini bak guncang. Wakil rakyat terhormat, majelis permusyawaratan rakyat dan pejabat pemerintah serta-merta bak lomba tunjuk hidung. Menuding sana-sini, bukan memulai menunjuk diri sendiri. World Justice Project 2011 Rule of Law merupakan proyek survei tahunan yang dibiayai organisasi nonprofit Neukom Family Foundation, Bill & Melinda Gates Foundation dan LexisNexis. Survei terhadap penegakan supremasi hukum di 65 negara di dunia, mengungkap penyebaran luas praktik korupsi di Indonesia. Jika diranking, RI terbenam hampir di dasar, baik secara regional maupun global. Korupsi Indonesia kronis, meraih predikat nomor dua dari bawah wilayah regional dan secara global nomor 47 dari 65 negara. Getir memang, dan memalukan di tengah gembargembor pemerintah memerangi korupsi di Tanah Air. Kendati demikian, lebih naif jika para anggota parlemen tibatiba tampil bak pahlawan kesiangan. Menjadikan pemerintah dan KPK kambing hitam atas dalih tebang pilih, dusta di balik ambisi pemberantasan korupsi, minta pengakuan atas rasa malu hingga politisasi korupsi. Sejatinya tanpa diungkapkan, rakyat yang tak tamat TK pun tahu, bahkan memahami. Akan bijaksana, jika para wakil rakyat berani jujur bertanya pada diri sendiri. Sudah kah taubat, sehingga tak ada lagi korupsi di DPR dan Parpol? Orang bijak, bukan mengarahkan jari telunjuk pada orang lain untuk menemukan hakekat kebenaran dan keadilan. Oleh karena, saat menunjuk orang lain, empat jari lainnya justru mengarah pada diri sendiri. Berani dan ikhlas kah wakil rakyat menunjuk diri sendiri? Hanya insan yang takut dan cinta Allah, berani mengaku korup, jika korupsi. Keikhlasan dan keberanian mengakui kesalahan ini punah, manakala fatsun politik dalam jargon kleptokrasi. Rakyat amat langka menemukan orang bijak dan berakhlak mulia. Rakyat paham, tudingan dan kritik pedas hanya karya kaum bandit berdasi yang menguasai dan mengendalikan negara. Wakil rakyat dan pemerintah sebaiknya cepat membenahi moral sendiri, dan berhenti beretorika untuk membodohi rakyat yang tak bodoh. Satu-satunya pejabat yang patut diacungi jempol, Ketua Satgas Pemberantasan Mafia Hukum Kuntoro Mangkusubroto. Kendati kaget survei World Justice Project, Kuntoro secara arif mengaku malu. Kuntoro pantas malu, karena selama ini pemerintah selalu mengklaim berhasil memberantas korupsi. Namun, rakyat tahu klaim hanya ilusi. Wajah-wajah korup pejabat pemerintahan, hakim, jaksa dan polisi, apalagi anggota parlemen tiap hari ditayang televisi. Survei World Justice Project hanya menjustifikasi fakta sehari-hari di Bumi Pertiwi. Gurita korupsi melembaga dan beranak-pinak di tiga pilar negara. Lembaga eksekutif, yudikatif maupun legislatif tak ada yang bersih. Negara menderita sakit moral kronis. Ibarat zaman Jahiliyah. Law enforcement sandiwara belaka. Yang salah jadi benar, dan yang benar tersingkirkan. Kemuliaan pendirian KPK berdasar UU Nomor 30 Tahun 2002 yang diteken Presiden Megawati Soekarnoputri, 27 Desember 2002 mengalami degradasi. KPK yang sempat jadi lembaga superbody negara, kehilangan jatidiri. KPK relatif tak berdaya menghadapi era kleptokrasi. Menyelamatkan negara dan bangsa, KPK niscaya memerlukan pahlawan madani cerdas dan berakhlak superreligius. Berhati kyai, expert menguasai ilmu hukum, tak kalah terampil dibanding intelijen CIA, berwawasan luas, pemberani seberani pejuang 1945 dan cinta NKRI. Agar makin kokoh secara hukum dan mampu independen menghadapi penguasa seperti tersurat dalam Pasal 3 UU KPK, maka Pasal 30 UU KPK urgen direvisi. Pemilihan pimpinan KPK yang dilakukan DPR dan pemerintah, hanya jadi pasar politik dagang sapi. Kepentingan partai dan golongan mendominasi, dibanding kepentingan segenap anak negeri. Urgen regulasi UU yang memungkinkan KPK dipilih langsung rakyat bersamaan pemilihan umum legislatif maupun presiden di masa mendatang. Semoga Tuhan menyelamatkan bangsa tercinta dari kebengisan rezim kleptokrasi. (*)

Pagi-Sore Pontianak Macet HALO Bun, kapan ya kita bisa menikmati jalan yang tak macet? Ini salah siapa, ya? Petugas sudah capek mengatur lalu-lintas, atau masyarakat yang masih awam peraturan lalu-lintas? Masa harus setiap hari menikmati macet? Coba Tribun cek di Jl Tanjungpura saat pagi dan sore, sama halnya setiap sore di depan kantor Golkar hingga di depan Mapolda Kalbar. 085245027xxx HALO juga sobat. Benar, tiap pagi dan sore Pontianak macet di beberapa jalur utama hingga kawasan bisnis. Tapi, Tribun yakin bukan akibat petugas capek mengatur lalu-lintas. Selain tren kepemilikan kendaraan bermotor, terutama sepeda motor meningkat yang tak diimbangi perluasan jalan umum, justru tak jarang kemacetan terjadi akibat perilaku kita berlalu-lintas yang tak tertib. Belok langsung memotong, menyalip dari ruas kiri, menerobos lampu merah. Jika kita ingin nyaman dan aman berlalu-lintas, kita mulai dari diri sendiri. Jangan ikuti nafsu seenak gue. Kalau kecelakaan, kita juga yang rugi. Meski begitu, Dinas PU wajib cermat dalam rekayasa jalan seiring perkembangan kepemilikan kendaraam. Jika tidak, kemacetan makin parah dan mengganggu kepentingan umum. Terimakasih, salam keluarga.

Kapan Tangkap Koruptor SYUKURLAH akhirnya jajaran Kepolisian mampu mengungkap sindikat penipu SMS yang minta kirimkan pulsa, berarti saat ini masyarakat sedikit lega karena SMS-SMS aneh akan reda. Anehnya, saat ini kenapa para koruptor yang melarikan diri ke luar negeri dengan berbagai alasan belum tertangkap, ya? Tangkap saja lah, kan statusnya sudah tersangka! Tunggu apalagi? 082149675xxx SEMOGA pesan sobat mengilhami dan memotivasi penegak hukum terkait untuk menegakkan hukum secara adil dan pasti. Tanpa tebang pilih, tidak juga dipengaruhi unsur politik. Terimakasih, salam keluarga ya sobat.


12

RABU 15 JUNI 2011

Cornelis Ingatkan Sekda Hati-hati

Ramlana Perbaiki Kualitas Aparatur Dalam pengeluaran anggaran harus ekstra hati-hati, jika salah kebijakan akan membebankan bahkan ‘membunuh’ kepala daerah. CORNELIS TRIBUN/DOK

Gubernur Kalbar

akan terpilih menjadi sekretaris daerah memerlukan proses panjang. Semua PNS milik pemerintah pusat, digunakan oleh pemerintah daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan,” ujar Cornelis. Dia juga meminta kepala daerah untuk bersinergi, karena status sekda ibarat istri kepala keluarga dalam rumah tangga. Terjadinya perselisihan merupakan hal yang biasa, akan tetapi jangan sampai memperluas persoalan yang berakibat rusaknya tatanan pemerintah di daerah tersebut. “Negara dibentuk bisa jalan karena ada pemerintahan. Negara ini birokrasi, ada birokrasi sipil dan militer. Sekda bukan jabatan politik, namun perlu dukungan politik, dan jangan dibawa ke politik praktis,” kata gubernur. Usai pelantikan, dalam aca-

ra jumpa pers, Sekda Gusti Ramlana menjelaskan visi dan misi, sesuai dengan kapasitasnya penyandang jabatan tertinggi birokrasi di pemerintahan Kabupaten Pontianak. “Tekad saya terhadap pelaksana, penyelenggarakan administrasi pemerintahan daerah yang terintegrasi, efisien, dan efektif. Sesuai dengan amanat Undang undang 32 tahun 2004 tentang pemerintahan daerah,” jelas Ramlana kepada wartawan. Dia melihat banyaknya persoalan harus “didongkrak” ke arah lebih baik. Permasalahan yang harus diperhatikan serius adalah rendahnya kualitas aparatur. Sehingga perlu dilakukan peningkatan untuk mendorong percepatan pembangunan, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. (din)

Murid yang Santun SRI Suwarti, guru Gusti Ramlana sewaktu di SMAN 1 Mempawah, menilai sekda yang telah dilantik gubernur tersebut sebagai sosok murid yang ramah dan santun. “Dia dulu di jurusan IPA, orangnya cukup pintar. Yang paling berkesan, dia santun dan ramah. Beda dibanding murid-murid lain,” jelas Sri Suwarti, di sela pelantikan Sekda di kantor Bupati Pontianak, Selasa (14/6). Sebagai guru, dia berharap

Ramlana mampu menjalankan amanah yang dipercayakan. Juga bertanggung jawab dalam melaksanakan tugas. Sebagai pemimpin, kepintaran tidak menjamin membawa kesuksesan, tergantung pembawaan yang bersangkutan. “Semoga saja tidak ada hambatan selama dia menjabat sekda. Orang pintar belum tentu juga bisa jadi pemimpin, contohnya BJ Habibie, sebentar jak dia jadi presiden,” kata Sri Suwarti. (din)

Marsikan Lega Danda Mau Sunat MEMPAWAH, TRIBUN - Sebanyak 20 anak mengikuti sunatan massal di Mapolres Pontianak. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan sosial dalam rangka HUT ke-65 Bhayangkara. “Selain sunatan massal juga aksi donor darah,” kata Kapolres Pontianak, AKBP Andi Fairan, Selasa (14/6). Marsikan, ayah Danda Kurniawan (11) merasa sangat senang dengan adanya sunatan massal, yang membantu warga kurang mampu. Selain bersyukur kepada panitia, dia juga merasa lega akhirnya Danda mau diikutkan sunat massal. “Entah kenapa pada sunat massal di beberapa tempat, anak saya tidak mau ikut. Di Sungai Kunyit beberapa waktu lalu, Bupati Ria Norsan yang membujuknya, dia tidak mau. Tapi sekarang Danda sudah mau disunat,” tutur Marsikan. Danda mengaku lega sudah sunat, meski sebelumnya dia sempat takut dan wajahnya terlihat pucat pasi. Setelah dihibur dan diberi pengertian masukan oleh ayahnya dan dokter, akhirnya dia menjalani sunat dengan lancar. “Sebelumnya saya ngeri melihat. Setelah disuntik, tidak terasa lagi,” cerita

TRIBUN/JAMADIN

SAKSIKAN - Kapolres AKBP Andi Fairan, dan Ikke Wisaksono, saat menyaksikan sunatan massal di aula Polres, Selasa (14/6).

Danda. Seperti anak-anak lain peserta sunat massal, dia mendapat bingkisan dari Polres, berupa baju koko, sarung, songkok, dan uang Rp 50 ribu. Sunat massal merupakan satu di antara beberapa kegiatan yang telah digelar Polres Pontianak. Kapolres mengatakan, setelah itu akan dilanjutkan dengan kegiatan bakti sosial lainnya, membersihkan tempat ibadah, dan tempat umum, seperti terminal dan fasilitas umum lainnya. Sebelum baksos sudah digelar berbagai kegiatan olahraga seperti bola voli dan fun bike.

“Acara puncaknya 1 Juli, apel bersama di Polsek Siantan. Inspektur apel dari Mabes Polri, Asrena Kapolri. Ini merupakan sebuah kehormatan bagi Polres Pontianak, karena upacara langsung dipimpin dari Mabes,” tutur Kapolres. Kasubag Humas Polres Pontianak, Iptu Samsudin, menyatakan sunatan massal dan donor darah melibatkan sebanyak lima petugas medis serta satu dokter. “Terkumpul 22 kantong pendonor adalah semua anggota polisi dari brigadir hingga perwira,” imbuh Samsudin,” tuturnya. (din)

Luka Bekas Amputasi Sudah Kering Dengan Cara Yang Alami SYAFRUDIN Azis, SPd seorang PNS di bidang Pendidikan tahu bagaimana mengatasi diabetes yang telah 2 tahun dideritanya, “Setelah minum Gentong Mas secara rutin selama 3 bulan, kini saya merasa sehat, bekas luka amputasi sudah kering dan bebas dari keluhan diabetes.” Terang pria berusia 55 tahun tersebut dengan gembira. Diabetes adalah peningkatan kadar glukosa darah akibat kekurangan insulin baik yang sifatnya absolut maupun relatif atau resistensi reseptor insulin. Diabetes melitus sangat erat kaitannya dengan mekanisme pengaturan gula normal. “Dulu... Kadar gula darah saya di mencapai 400 mg/ dL. Kalau sudah tinggi, aktifitas jadi terganggu dan dua jari saya sudah diamputasi.” Jelas ayah 5 orang anak tersebut. Ia menduga, pola makan dan kurang tidur sebagai penyebab dirinya menderita penyakit berbahaya tersebut. Sebenarnya, banyak bahanbahan alami yang dapat dimanfaatkan sebagai obat, namun masyarakat kita yang pada umumnya memiliki ketergantungan tinggi pada obat kimia untuk menyembuhkan

penyakitnya, banyak yang belum mengetahui manfaat dari obat alami tersebut. Padahal, obat alami itu tanpa efek samping. Itulah yang dirasakan oleh Syafrudin yang kini mempercayakan kesehatannya pada pengobatan yang alami, “Dulu saya tergantung dengan obat kimia, tapi sekarang tidak lagi! Apalagi Gentong Mas itu terbuat dari bahanbahan yang alami dan memiliki indeks glisemiks yang rendah, membuat saya makin percaya.” Ungkapnya. Ketika ditemui di kediamannya di Kec. Tebas, Kab. Sambas, Kalimantan Barat, Syafrudin mengutarakan ingin membagi pengalaman sehatnya itu dengan orang lain, “Semoga pengalaman saya ini dapat bermanfaat bagi orang lain.” Harapnya mengakhiri percakapan. Gentong Mas adalah minuman kesehatan herbal alami dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti manfaatnya bagi penderita dari berbagai penyakit, termasuk diabetes. Habbatussauda dipercaya dapat meningkatkan fungsi insulin dan mengurangi resistensi reseptor insulin, sedangkan Gula Aren berperan dalam optimalisasi kerja reseptor insulin. Gentong Mas juga mengan-

dung Chromium yang efektif memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin sehingga meringankan kerja pankreas. Selain itu, indeks glisemik dalam Gentong Mas yang sangat aman bagi kesehatan yaitu hanya 35 (aman jika indeks glisemik dibawah 50), mampu menjaga dan merawat pankreas agar tetap berfungsi dengan baik. Meski demikian, untuk mendapatkan hasil maksimal, disarankan untuk mengatur pola makan, olahraga, pengaturan berat badan seideal mungkin, diet rendah lemak, kontrol stress, dan menghindari rokok serta alkohol. Dengan aturan penggunaan yang tepat, manfaat bagi kesehatan dan kelezatan rasanya membuat semakin banyak masyarakat yang mengkonsumsi Gentong Mas. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentongmas.com. Bagi Anda yang membutuhkan Gentong Mas bisa didapatkan di apotek/ toko obat terdekat atau hubungi : Pontianak: 081376179880/ 05617020305, Kuburaya: 082112248682, Singkawang: 082128103317, Sambas: 082128103317, Bengkayang: 082154699920, Landak: 0813761 79880, Sanggau: 081220795618, Sekadau: 082148102829, Sintang: 082154691052, Melawi: 0813761 79880, Kab.Pontianak: 0821150 79971, Ketapang: 0812 5652 0280. (advertorial)

TRIBUN PONTIANAK/JAMADIN

UCAPAN SELAMAT - Gubernur Kalbar, Cornelis didampingi Bupati Ria Norsan bersama istri saat memberi ucapan selamat kepada Gusti Ramlana, dengan istri Nurhayani, usai pelantikan, Selasa (14/6). Cornelis meminta kepala daerah untuk bersinergi.

Akui SKPD Rendah Komitmen SEKDA Kabupaten Pontianak, Gusti Ramlana mengakui masih rendahnya komitmen pimpinan SKPD yang ada. Juga lemahnya pengendalian internal dan berbagai permasalahan lain yang ada di Kabupaten Pontianak. “Program kita mewujudkan pelayanan prima, dan menganalisis kajian paradigma, dan membangun positive thinking. Membangun mental aparatur daerah sepenuhnya memiliki mental positif dalam memimpin dan etos kerja di semua tingkatan. Kita intenskan mulai dari kabupaten hingga tingkat dusun,” papar Ramlana. Bukan hanya itu, dia juga akan mening-

katkan jalur koordinasi disemua lintas sektor, baik dikalangan lembaga internal, maupun eksternal. Untuk mewaujudkan itu, akan menghidupkan kembali apel pagi di setiap lembaga SPKD dan apel gabungan setiap bulannya. “Selain membangun sistem berpikir positive thinking, juga berpikir yang sistemik, sistem berpikir memiliki kesamaan pemikiran untuk memajukan Kabupaten Pontianak,” papar Ramlana. Dihubungi terpisah, pemuka masyarakat, Amrullah berharap sekda dapat menjalin kerja sama dengan bupati dan wakil

bupati dalam menjalankan roda pemerintahan. “Jangan sampai terpengaruh politik. Kalau sudah terpengaruh akan berdampak terhadap jalannya roda pemerintahan,” tutur Amrullah, Selasa (14/6). Kerjasama sebaiknya jangan hanya di dalam, melainkan juga dengan lembaga eksternal seperti legislatif, terkait kebijakan dan anggaran. “Jika itu sudah terjalin dengan baik, maka ada kebersamaan untuk membangun daerah. Sehingga percepatan pembangunan daerah bisa terwujud,” jelas Amrullah. (din)

Gapoktan Ajak Perempuan Buat Pupuk LANDAK, TRIBUN - Upaya memberdayakan kaum perempuan dilakukan oleh kelompok tani gapoktan Batuah Manyuke. Gapoktan ini memberdayakan perempuan, terutama kaum ibu di Kecamatan Manyuke, dengan melatih dan membuat pupuk bokasi. Sekretaris Gapoktan Batuah Manyuke, Barto A Dirgo, menjelaskan bahwa upaya produktif telah dilakukan di Dusun Semahuk dan Dusun Mamek, Kecamatan Manyuke. “Kita melatih para ibu untuk membuat pupuk bokasi, dengan menggunakan kotoran ternak dan campuran daun ceronai. Untuk Dusun Semahuk dan Mamek sudah dilakukan,” terang Dirgo kepada Tribun, Selasa (14/6). Lokasi percontohan utama juga akan dibuat di Dusun Bagantung, yang akan dipasang mesin pencincang daun cero-

nai. Mesin tersebut, lanjutnya, merupakan bentuk perhatian dari Distannak Landak. “Pupuk ini sangat baik, daun ceronai memiliki unsur nitrogen yang tinggi, bisa untuk sayuran, tanaman buah, maupun sawit. Ini akan mengurangkan ketergantungan dengan pupuk kimiawi, kita kembali ke alam,” kata Dirgo. Gapoktan Batuah, lanjut dia, menyadari bahwa pemberdayaan perempuan melalui kaum ibu masih sangat minim. Padahal memiliki tenaga dan pikiran potensial. Dirgo berharap, upaya Gapoktan ini, kelak dapat secara aktif membentuk dusun produsen pupuk bokasi, yang dapat memiliki nilai ekonomis dengan dijual di pasaran. “Produksi ini masih sangat tergantung dengan bahan baku. Kita harap pemerintah dapat memberikan batuan ternak, sehingga dapat sinergis

dengan produksi pupuk yang memerlukan kotoran ternak,” tutur Dipo. Inisiatif pengembangan dan pemberdayaan tersebut, sangat membutuhkan bantuan akademisi, agar dapat memudahkan pemasaran kelak. “Kita harap dapat bekerjasama dengan Fakultas MIPA Untan, untuk meniliti unsur yang terkandung ke dalam pupuk ini, maupun kebaikannya untuk tanaman. Sehingga kita bisa membuat skala produksi untuk dipasarkan,” pungkas Dirgo. Bokashi adalah metode pengomposan yang dapat menggunakan starter aerobik maupun anaerobik untuk mengkomposkan bahan organik, yang biasanya berupa campuran molasses, air, starter mikroorganisme, dan sekam padi. Kompos yang sudah jadi dapat digunakan sebagian untuk proses pengomposan ber-

ikutnya, sehingga proses ini dapat diulang dengan cara yang lebih efisien. Starter yang digunakan amat bervariasi, dapat diinokulasikan dari material sederhana seperti kotoran hewan, jamur, spora jamur, cacing, ragi, acar, sake, miso, natto, anggur, bahkan bir, sepanjang material tersebut mengandung organisme yang mampu melakukan proses pengomposan. Bila dibandingkan pupuk organik lainnya, bokashi memiliki beberapa keunggulan, yaitu kandungan unsur hara sangat tinggi, dan tinggi kandungan mikroorganisme yang menguntungkan. Selain itu penyerapan oleh tanaman lebih cepat, karena pupuk dibuat melalui proses fermentasi. Proses pembuatan bokashi relatif cepat, waktu yang dibutuhkan kira-kira empat hingga tujuh hari. (dng)

Seluruh Lelang Tender Akan Online MEMPAWAH,TRIBUN - Bupati Ria Norsan menegaskan kepada para pengusaha jasa konstruksi, agar senantiasa mengutamakan profesionalitas dan kualitas kerja. Jika hal itu sudah diterapkan, maka setiap ikut lelang tender akan diperhitungkan. Terlebih lagi tahun depan lelang sudah menggunakan sistem online. Sejak dikeluarkan Peraturan Presiden nomor 54 tahun 2010 tentang perdagangan dan jasa pemerintah, persaingan semakin ketat, karena semua berpeluang untuk memenangi tender proyek. “Dengan dikeluarkannya peraturan itu, mau tidak mau, siap tidak siap, harus siap. Kita dituntut lebih profesional,” kata Ria Norsan, saat memberi sambutan dalam pembukaan musyawarah kerja cabang (Mukercab) Gapensi Kabupaten Pontianak, di Gedung Kartini Mempawah, Selasa (14/6). Menurut dia dulu lelang tender masih manual, bisa berhubungan langsung antara pengusaha dengan panitia le-

Saat ini di Kabupaten Pontianak masih semi elektronik atau setengah sistem online. Tahun depan tidak bisa ditawar lagi, online semua.

TRIBUN/DOK

MEMPAWAH, TRIBUN - Gubernur Kalimantan Barat, Cornelis, mengingatkan kepada pemerintah Kabupaten Pontianak, agar ekstra hati-hati dalam penggunaan dan pengalokasian anggaran. Hal tersebut disampaikan saat melantik sekretaris daerah Kabupaten Pontianak, Gusti Ramlana di ruang pertemuan Kantor Bupati Pontianak. “Sekda adalah pelayan kepala daerah, kepala dinas dan masyarakat. Sekda adalah ketua panitia anggaran, harus teliti dan ekstra hati-hati dalam penggunaannya, agar tidak menjadi masalah di kemudian hari,” pesan Cornelis, pada pelantikan Ramlana sebagai Sekda Kabupaten Pontianak, di kantor bupati, Selasa (14/6). Cornelis juga berpesan jangan sampai penggunaan anggaran salah sasaran, misalnya realisasi bantuan sosial terhadap lembaga dalam bentuk apapun. Dikhawatirkan bantuan keuangan tersebut masuk ke lembaga yang akan menghancurkan negara dan diorganisir pemikir radikal, seperti teroris dan Negara Islam Indonesia. “Saya yakin dan percaya dengan kemampuan Ramlana. Jaga amanah ini sebaik-baiknya dan penuh dengan tanggung jawab. Dalam pengeluaran anggaran harus ekstra hati-hati, jika salah kebijakan akan membebankan bahkan ‘membunuh’ kepala daerah,” kata Cornelis. Cornelis juga meminta semua pihak untuk tidak berpikiran negatif terhadap penentuan kepada Gusti Ramlana sebagai sekda. Gubernur hanya memberikan SK, sedangkan keputusan penetapan langsung dari menteri dalam negeri. “Kadang muncul pikiran negatif, ini orang Cornelis, sehingga ada kepala daerah yang tidak mau menggunakannya. Dalam penentuan siapa yang

RIA NORSAN Bupati Pontianak

lang. Tapi dengan sistem online, peserta tender hanya berhadapan dengan komputer. Pengambilan atau pengiriman dokumen bisa dilakukan dari manapun, tanpa tindakan premanisme seperti yang terjadi sebelumnya setiap lelang tender. “Saat ini di Kabupaten Pontianak masih semi elektronik atau setengah sistem online. Tahun depan tidak bisa ditawar lagi, online semua. Jadi tidak lagi terjadi keributan, yang berakibat pelanggaran hukum,” tegas Ria Norsan. Dengan kualitas kerja, lanjut Norsan, panitia lelang senantiasa memberi pertimbangan dalam melaksanakan kerja. Karena tidak sedikit pelaku

usaha jasa kontruksi, dalam pelaksanaan kegiatannya tidak sesuai bestek, bahkan lebih celakanya lagi ada yang sudah mengambil dana, tapi tidak langsung kerja. Dia meminta kepada pengusaha jasa kontruksi hanya “jago kandang” alias hanya mengandalkan proyek pemerintah. Melainkan harus inovatif dengan mengelola proyek swasta seperti properti dan lainnya. “Dengan online ini kita bisa berkesempatan bersaing dengan daerah manapun. Proyek pemerintah setiap tahun anggarannya bisa dihitung, tidak semua pengusaha kebagian,” jelas Norsan. Sewaktu menjabat sebagai

Ketua Gapensi Kalbar, Norsan mengatakan perusahaannya bisa bersaing dengan penyedia jasa konstruksi luar Kalbar. Bahkan sampai mengerjakan proyek besar berskala nasional di Batam. Ketua Panitia Mukercab, Ria Mulyadi, mendukung sepenuhnya pelelangan menggunakan sistem online. “Sistem online atau internet saya anggap sudah bagus, kebijakan pemerintah pun sudah bagus, karena tidak lagi memberlakukan grade atau kelas, melainkan kategori kecil dan non kecil,” ujarnya. Ketua Gapensi Kabupaten Pontianak, Suparman, mengatakan Muskercab tersebut dihelat untuk membahas dan menyatukan persepsi dalam pelelangan ternder, terutama mengenai perusahaan kecil yang ada di daerah. “Dari data registrasi 2010, anggota Gapensi sebanyak 65 pengusaha, tapi perusahaannya ada 147 perusahaan. Setiap tahun perusahaan konstruksi senantiasa bertambah,” ujarnya. (din)

PEGASUS Parfum

MENJUAL PARFUM ISI ULANG BERKWALITAS DENGAN HARGA MURAH Keuntungan beli Parfum di Pegasus

1. Pegasus Parfum hanya menjual Parfum yang Berkwalitas 2. Harga Parfumnya Termurah diPontianak 3. Harga botol Parfumnya Termurah di Pontianak 4. Semua Jenis botol Parfum yang di jual Bergaransi 5. Konsumen mendapatkan Kupon yang bisa ditukar dengan Parfum 6. Racikan Parfum sesuai dengan Keinginan Konsumen 7. Takaran Racikan Parfumnya Pasti Pas 8. Jenis Pafumnya Bervariasi (400 Parfum) 9. Dapatkan Parfum Gratis untuk 100 Pembeli Pertama

Jl. Imam Bonjol Komplek UNTAN No.P-10 (Di Samping Lesehan Pegasus) Jl. Gusti Hamzah (Pancasila) No.6 Pontianak - Kalbar


CMYK

RABU 15 JUNI 2011

13

Polisi Tangkap Dua Penambang

Razia PETI Dua Dusun Diduga Bocor

TRIBUN PONTIANAK/SLAMET BOWO SANTOSO

DONGFENG - Aparat menyita mesin dongfeng pertambangan emas ilegal di Dusun Parit Lapan Desa Sungai Riyai, Kecamatan Tayan Hulu, Selasa (14/6). Razia yang digelar petugas lagi-lagi diduga bocor.

MA Periksa Ketua Pengadilan SINTANG, TRIBUN - Lima perwakilan Mahkamah Agung (MA) mendatangi Pengadilan Negeri (PN) Sintang, Selasa (14/6). Kedatangan mereka untuk melakukan pemeriksaan kepada ketua PN Sintang Ramses Pasaribu. Lima orang perwakilan MA tersebut di antaranya, Djoni Suranto, Hakim Pengawas Badan Mahkamah Agung selaku ketua tim, HM Tahir pemeriksa anggota, H Jaharudin pemeriksa anggota, Sri Kamala sekretaris 1, dan Wiwik Simiyati sekreatris II. Ketua PN Ramses Pasaribu didampingi humasnya, Agustinus Sangkakala mengaku kedatangan MA hanya pengawasan rutin, dalam rangka pembinaan terhadap kinerja pengadilan, dan tidak ada hubungannya dengan masalah. “Ini hanya pengawasan rutin saja, bukan karena masalah atau karena ada laporan dari masyarakat, dan sudah agenda tahunan,” kata Ramses. Rencananya perwakilan MA ini akan melakukan pemeriksaan terhadap Ramses sampai dengan Kamis (16/6). Beberapa persoalan yang ditanyakan oleh MA di antaranya, sistem keua-

ngan, masalah umum, manajemen kepemimpin, adiministrasi perkara, dan adiministrasi persidangan. “Jadi pada Kamis nanti kita akan lakukan evaluasi, jadi apa yang masih kurang akan diberikan petunjuk oleh MA,” ujarnya. Ramses justru mengaku senang dengan kedatangan perwakilan MA ke PN Sintang, itu menandakan PN Sintang mendapat perhatian, kata dia dengan adanya pemeriksaan ini diharapkan kinerja PN Sintang menjadi lebih baik. “Saya berharap malah PN Sintang ini menjadi PN percontohan di Kalbar,” ujarnya. Ramses juga menapik anggapan masyarakat yang mengatakan bahwa pemeriksaan yang dilakukan MA ini berkaitan dengan penanganan kasus yang dilakukan pada masa kepemimpinannya, termasuk ketika PN Sintang didemo ratusan massa beberapa waktu lalu. “Selama kepemimpinan saya baik-baik saja tidak ada masalah, saya berani bersumpah atas nama Tuhan. Kalau ada pengaduan biasanya MA langsung memanggil kami di suatu tempat bukan mendatangi ke ruangan kami,” tukasnya. (ali)

11 Tahun Menderita, Kini Sirna Dengan PW5 TAHUKAH anda infeksi saluran kencing lebih sering mengenai wanita daripada pria? infeksi saluran kencing adalah infeksi pada saluran kencing karena mikroorganisme. paling sering disebabkan oleh e.coli sebuah kuman pathogen yang hidup didaerah usus besar. gejala yang sering dialami adalah rasa nyeri sewaktu buang air kecil, kencing keluar sedikit-sedikit, sering kencing atau sulit menahan kencing, darah didalam air kencing, nyeri tekan perut bagian bawah, air kencing tampak bewarna keruh dan / atau berbau, panas, mual atau muntah. setidaknya hal itulah yang dialami oleh ibu suryati, wanita 43 tahun ini telah mengalaminya lebih dari 11 tahun. selain itu ia pun mengalami lemah jantung dan asam urat yang menambah penderitaannya dari hari ke hari. “Setiap hari saya harus memaksakan tubuh saya untuk bangun. meski terasa capek dan badan terasa pegal dan sakit kadang membuat malas untuk beraktivitas. tapi saya harus jaga kantin, terpaksa saya harus selalu kerja,” ujar perempuan pengelola kantin ini. pekerjaannya yang bersifat melayani pembeli ini tentu menguras tenaga, ditambah penyakit komplikasi yang dideritanya aktivitasnya terhambat. namun, setelah mengkonsumsi pw5 hambatan itu

mulai teratasi. “Saya mulai mengkonsumsi pw5 sehari 1 kali, karena saya takut tidak cocok. ternyata setelah mengkonsumsi pw5 2 dus, asam urat yang saya takutkan akan kambuh justu malah membaik, begitupun dengan penyakit isk dan lemah jantung saya. semua terasa begitu ringan. saya merasa menemukan diri saya yang baru.” ujar suryati di kediamannya di gang. kemantan sintang. Penyakit yang dialami ibu suryati, memang penyakit yang mudah diderita kaum wanita. gaya hidup yang kurang sehat memudahkan berbagai penyakit bersarang di tubuh kita. pw5 mampu membunuh berbagai bakteri atau virus yang kapan saja dapat menempel di tubuh kita. kandungan isoflavon dalam pw5 memberikan kekebalan tubuh yang ekstra dibanding mereka yang tidak mengkonsumsi

pw5. Pemasaran pw5 terus mengalami perkembangan yang sangat pesat, hal ini karena adanya uji kualitas yang dilakukan setiap saat dengan produk yang diolah secara alami tanpa bahan kimia. Mengkonsumsi pw5 ibarat melakukan investasi untuk masa depan, karena tidak mengandung efek samping dan cocok untuk semua usia, tentu membuat pw5 yang paling dicari di berbagai daerah. Tidak ada kata terlambat untuk sehat. Pw5 bisa anda dapatkan di apotik-apotik dan toko obat terdekat di kota anda. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Perwakilan PONTIANAK 0852 45666 095, 0821 5838 0033; Apt mandiri 1, mandiri 2, matahari, amelia. SINGKAWANG 0812 5727 267; Apt singkawang, merdeka, ganesha, asean, TO Mentari. SAMBAS 0852 5264 0100; Apt millenium farma, sambas, kita. SINTANG 0813 5250 7220. MEMPAWAH 0561-691798, 081352222998. KETAPANG: 0813 453 63601, Apt Farma Kita, Apt Sehat Abadi, TO Murni, TO Asia Raya, Pawan Farmasi, Medistra Farma, Lestari Farma, Medika 2. CUSTOMER SERVICE 08211.70.55500. WEBSITE: www.pw5sehat.com Dicari Agen dan Distributor untuk seluruh wilayah lndonesia. (advertorial)

SANGGAU, TRIBUN - Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Sanggau menangkap dua tersangka penambang emas tanpa izin (PETI) di Kecamatan Tayan Hulu Kabupaten Sanggau. Mereka ditangkap saat bersembunyi usai melakukan exploitasi di sebuah penambangam emas di Dusun Parit Lapan Desa Sungai Riyai. Bersama itu juga polisi juga mengamankan dua mesin Dong Feng yang dipakai untuk menggali pasir emas di lokasi tambang. “Saat ini mereka sudah kita tetapkan menjadi tersangka dan kita tahan di polres,” ujar Kapolsek Tayan Hulu, Iptu Awalludin Syam, yang memimpin razia tersebut, Selasa (14/6). Kapolsek menambahkan, razia PETI tersebut diduga bocor. Pasalnya lokasi pertam-

Biasanya di wilayah ini ada sekitar 20 mesin yang beroperasi setiap hari. Kami heran mengapa hari ini sudah bersih sama sekali. IPTU AWALLUDIN SYAM Kapolsek Tayan Hulu

bangan pertama yang dirazia yakni Dusun Sungai Taras, dalam kondisi kosong ditinggalkan pemiliknya. Sementara tersangka Habi (26) dan Rinto (26) yang tertangkap, merupakan pendatang dari luar Tayan. Keduanya ditangkap di Dusun Parit Lapan Desa Sungai Riyai. “Biasanya di wilayah ini ada sekitar 20 mesin yang beroperasi setiap hari. Kami heran mengapa hari ini sudah bersih sama sekali, seperti tidak ada aktivitas,” kata Kapolsek Tayan.

Rinto dan Habi, tepergok petugas yang melakukan penyisiran di lokasi tambang Dusun Parit Lapan. Keduanya sembunyi dibalik pondok dan berkelit bahwa mesin tersebut bukan milik mereka. Kedua warga Sekadau yang baru tiga bulan bekerja menambang emas ini akhirnya mengakui bahwa mesin tersebut milik mereka. Mesin tersebut dibeli dengan cara patungan bersama dua rekannya yang lain. Mereka mengungkapkan, setiap hari rata-rata mereka

mendapat tiga gram emas mentah yang dihargai sekitar Rp 280 ribu. “Hari ini kami tidak bekerja karena mesin rusak sehingga harus dilakukan perbaikan,” tutur Habi selaku ketua rombongan penambang. Habi juga mengaku tidak memiliki pekerjaan lain selain menambang emas, karena sejak beberapa tahun terakhir dia bersama beberapa saudaranya sudah menjadi penambang emas. Mulai dari di Singkawang, Ketapang, hingga Sanggau. “Kami pasrah jika harus dibawa ke polres. Kami tidak akan melarikan diri karena kami tidak mencuri. Kami ikuti saja prosedur yang dijalankan kepolisian, karena yang kami lakukan hanya untuk menghidupi keluarga,” terangnya. (sbs)

Bidik Pemodal KAPOLRES Sanggau AKBP Winarto melalui Kabag Ops Kompol Cepi Noval SIK, mengatakan, operasi tersebut akan tetap dilaksanakan hingga 23 Juni mendatang. Hal ini sebagai langkah penindakan akibat masih maraknya kegiatan penambangan liar di Kabupaten Sanggau. “Sudah kita laksanakan sejak 9 Juni lalu. Sasaran kita tiga lokasi berbeda dan tiga kecamatan yang berbeda pula. Lokasi-lokasi tersebut selama ini memang banyak dikeluhkan masyarakat,” terangnya Selain itu dikatakan Cepi Noval, razia PETI yang dilak-

sanakan tersebut untuk menindaklanjuti laporan masyarakat atas pencemaran sungai yang terjadi selama ini. Diduga kuat penambangan emas tersebut yang menjadi penyebab utama sehingga harus dilakukan tindakan tegas. “Upaya ini untuk membidik pemilik modal yang membiayai operasional mesin-mesin yang beroperasi melakukan pencemaran dan meresahkan masyarakat. Selain itu kita juga membidik peredaran merkuri di Kabupaten Sanggau, karena zat tersebut yang kita anggap sebagai zat berbahaya dan mencemari lingkungan,” tandasnya. (sbs)

Proyek Sumur Bor Tak Tuntas SINTANG, TRIBUN - Warga Desa Tempunak, Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang, mempertanyakan kelanjutan pekerjaan proyek Community Water Services and Health Project (CWSHP). Pasalnya, proyek air bersih tersebut, hingga saat ini terkesan jalan di tempat dan diduga bermasalah. “Kami curiga proyek ini bermasalah, karena sampai saat ini ada satu sumur yang belum digali. Malahan ada sumur yang sudah dikerjakan namun tidak selesai jadi tidak bisa digunakan sama sekali. Maksud kedatangan kami untuk menanyakan masalah ini,” kata Kiyang perwakilan warga saat mendatangi Dinas Kesehatan (Diskes) Sintang, Selasa (14/6). Belasan warga ini datang ke Diskes sekitar pukul 10.00 WIB, dengan menggunakan sepeda motor, didampingi oleh aparat Kecamatan Tempunak. Mereka ditemui sejumlah pegawai Diskes dan konsultan

yang menangani proyek tersebut. Kiyang menegaskan, proyek CWSH yang dimulai pada tahun 2009 tersebut banyak didapati tidak sesuai dengan ketentuan di dalam draf. Sehingga hasilnya sangat mengecewakan. “Dalam draf anggaran, sumur tersebut seharusnya memiliki kedalaman mencapai 7 meter ternyata yang digali hanya 3,5 meter saja. Sementara gorong-gorong yang seharusnya ada 14 hanya dipasang 7 saja. Ini yang menjadi pertanyaan kami, mengapa bisa seperti ini” tandasnya. Sementara itu, Konsultan CWSH, Rina Dewi Susianti, mengaku pihaknya tidak mengetahui secara persis permasalahan tersebut, pasalnya dirinya baru bertugas di Sintang kurang lebih sembilan bulan. “Kami di sini hanya mengganti saja, kami tidak bisa mengambil kebijakan apalagi proyek ini sudah selesai. Namun ada kebijakan dari bupati beberapa waktu lalu

ada penggantian dana sebesar Rp 1 juta lebih dan itu sudah diserahkan kepada kepala desa sebagai ketua tim,” jelasnya. Comunity Fasilitator (CF), Ilham Hakiki, menerangkan proyek ini berbeda dengan proyek-proyek lainnya. Pasalnya dalam hal ini masyarakat ikut berperan serta mengerjakan. “Dalam sosialisasi dibentuk tim kerja masyarakat dan sekaligus penunjukan ketua TKM. Pada saat pertemuan tersebut masyarakat juga tahu semuanya,” ujarnya Dikatakannya, fungsi CF hanya sebagai pendamping sementara yang mengerjakan adalah masyarakat, dananya juga langsung diserahkan kepada masyarakat, jadi CF tidak memegang dana sama sekali. Kepala Dinas Kesehatan Marcus Gatot Budi yang dikonfirmasi terpisah mengatakan, dinas kesehatan hanya sebagai fasilitator saja sementara proyek tersebut sepenuhnya dikerjakan oleh pihak ketiga. (ali)

GMKI Terima Anggota Baru SETELAH vakum beberapa tahun terkahir, Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Sintang, mengadakan penerimaan anggota sekaligus menggelar konfrensi cabang (Konfercab) yang dilaksanakan di Aula CU Keling Kumang Sintang, Jl YC Oevang Oeray, Selasa (14/6). Menurut Ketua Panitia Pelaksana, Rama Andromigo, kegiatan tersebut bertujuan untuk membentuk forum senior GMKI. Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) sebagai sebuah organisasi pergerakan mahasiswa Kristen, diajak untuk tetap hidup sesuai tujuannya dalam menjalankan

CMYK

Oktavianus Beny Warga Sintang

roda organisasi dengan tunduk pada ajaran firman Tuhan. Harus ada pemaknaan dalam sebuah gerakan tersebut, sebagai sebuah organisasi mahasiswa Kristen di Bumi Senentang ini. Dalam menjalankan sebuah organisasi harus ada sikap optimis. Walaupun ibarat orang tua yang usianya mencapai 60 tahun. Sehingga gereja juga menanti dan mendukung, sebagai bagian yang melahirkan. Ia menegaskan saat ini banyak generasi muda yang membutuhkan dukungan untuk lebih maju dalam iman, ilmu dan pengabdiannya, sehingga GMKI bisa tampil dalam men-

KONFERCAB Suasana Konfercab GMKI di Aula CU Keling Kumang, Selasa (14/ 6). ISTIMEWA

jawab tuntutan tersebut. Mantan senior GMKI, Kusnidar, mengatakan, GMKI sebagai organisasi mahasiswa juga sebagai sekolah latihan harus tampil beda dengan organisasi lainnya. GMKI harus bersikap kritis dalam menyampaikan ide dan gagasan disertai

dengan solusi terhadap persoalan bangsa. Di katakannya, kader yang diharapkan lahir dalam proses konfercab ini benar-benar bisa diterima semua anggota. Memiliki komunikasi yang baik dengan pemerintah daerah, senior, dan memiliki jaringan luas. (**/ali)


CMYK

14

RABU 15 JUNI 2011

Ketapang Region

Polisi Bidik Cukong Peti

Tangkap Lima Penambang Ilegal

TRIBUN PONTIANAK/ PIONERSON UCOK

BARANG BUKTI - Seorang warga mengamati kompresor dan mesin dompeng di halaman Polres Ketapang, Selasa (14/6). Mesin tersebut merupakan barang bukti yang diamankan jajaran Polres Ketapang dalam razia tambang ilegal di Desa Petai Patah, Kecamatan Sandai, Senin (13/6).

Kejari Belum Proses Dugaan Korupsi Anggota DPRD KETAPANG, TRIBUN - Kepala Kejaksaan Negeri Ketapang Kusnendar menyatakan, hingga saat ini pihaknya belum menerima pengaduan dari pihak manapun terkait dugaan korupsi yang dilakukan anggota DPRD Ketapang periode 1999-2004. Kusnendar menyatakan, masih menunggu adanya laporan atas dugaan korupsi itu. Ia juga masih menunggu laporan dari penasihat hukum mantan Wakil Ketua DPRD Ketapang periode 1999-2004 Sugiarto Husin yang sudah divonis bersalah oleh pengadilan sebelumnya. “Belum ada laporan, masih menunggu. Kalau sudah ada laporan pasti Kasipidsus sudah bergerak,” ujar Kusnendar kepada Tribun di kantornya, Selasa (14/6). Kejari, telah mengeksekusi Mantan Wakil Ketua DPRD Ketapang periode 1999-2004,

Sugiarto Husin, yang di vonis bersalah atas korupsi dana APBD 2004 sebesar Rp 3,1 miliar. Sugiarto merupakan satu dari tiga terpidana korupsi yang di tangani Kejari. Mereka sempat menjadi tahanan kota lantaran melakukan kasasi. Sugiarto dan sekitar 44 anggota DPRD pada masa itu diduga melakukan korupsi pada 19 Januari 2004. Mereka sengaja merubah anggaran satuan kerja dari panitia anggaran, dengan memasukan satu item tunjangan purnabakti. Padahal, item itu tidak tercantum yang dibuat di Rancangana Anggaran Satuan Kerja (RASK). Suhartono di vonis satu tahun kurungan penjara, denda 40 juta subsider satu bulan kurungan pada 17 Desember 2008 oleh PN Ketapang dengan surat keputusan Nomor 122/ PID.D/2008/PN KTP.

Tidak puas dengan putusan tersebut, Sugiarto melakukan kasasi. Namun, MA dalam putusannya yang diterima Kejari pada 3 Mei lalu, menguatkan vonis PN Ketapang tergadap terpidana. Kepala Seksi Intel Kejaksaan Negeri Ketapang Sunoto menampik jika dikatakan pihaknya enggan memproses dugaan korupsi tersebut. Ia menyatakan, putusan terhadap Sugiarto dianggap belum lengkap dan Kejari Ketapang katanya baru menerima salinan ekstra vonis terpidana. “Harus dipertimbangkan dulu. Harus diperhatikan dulu unsur-unsurnya, apakah terbukti ada dugaan anggota dewan yang lain terlibat. Artinya jika semuanya sudah jelas maka tidak perlu laporan, kita bisa tangani sendiri,” pungkasnya. (pio)

KETAPANG, TRIBUN - Jajaran Sat Reskrim Polres Ketapang mengamankan lima warga yang diketahui sebagai penambang emas ilegal di Desa Petai Patah, Kecamatan Sandai, Senin (13/6). Lima warga tersebut terdiri atas tiga pekerja penambangan emas tanpa izin (peti) dan dua penyewa ponton untuk kegiatan peti. “Mereka kita tangkap saat melakukan aktivitas pertambangan emas tanpa izin. Saat ini mereka ditangani Polsek Sandai,” ujar Kabag Ops Polres Ketapang Kompol Marison TH Sirait di Mapolres Ketapang, Selasa (14/6). Operasi bersandi Peti Kapuas 2011 itu juga mengamankan sejumlah perlengkapan peti di antaranya empat unit kompresor, satu unit mesin dompeng, dua unit blower, dua botol bekas minuman ukuran 600 ml masing-masing berisi setengah pasir mengandung emas, dua alat dulang, dan selang penyedot. “Selain mengamankan para pekerja peti dan mengamankan barang bukti, kita juga menghancurkan tujuh unit ponton terbuat dari kayu yang diduga untuk penambangan ilegal tersebut,” kata Marison. Kasat Reskrim Polres Ketapang AKP Temangnganro mengatakan, operasi itu melibatkan 30 personel polisi dari Polsek Sandai dan di back up Polres Ketapang. Terdapat tujuh titik sasaran pertambangan ilegal di Kecamatan Sandai. Menurut Kasat, penertiban berjalan lancar tanpa perlawanan dari satupun warga di Desa Petai Patah. Opersi itu, katanya, dianggap menguntungkan

Warga Batal Bertemu PT ALM Dugaan Pencaplokan Lahan KETAPANG, TRIBUN - Wakil Ketua DPRD Ketapang Jamhuri Amir terpaksa membatalkan audiensi antara PT Agro Lestari Mandiri (ALM) di Desa Sintau Raya, Kecamatan Nanga Tayab dengan warga sekitar terkait dugaan pencaplokan lahan yang dilakukan perusahaan. Audiensi tersebut sedianya digelar di DPRD Ketapang, Selasa (14/6). Jamhuri mengatakan, pembatalan dilakukan karena perwakilan perusahaan yang merupakan anak perusahaan dari PT Sinarmas Group itu tak hadir. Mereka juga meminta DPRD menjadwalkan kembali pertemuan itu. “Kita kemarin menerima surat dari PT Agro Lestari Mandiri atau anak perusahaan PT Sinarmas Group yang isinya mereka tidak bisa datang karena ada agenda lain hari ini.

Mereka meminta agar rapat ini diagendakan ulang,” ujar Jamhuri Amir kepada wartawan di DPRD Ketapang, Selasa (14/6). Sampai saat, belum ada penjelasan dari PT ALM terkait dugaan pencaplokan lahan. Pimpinan PT Sinarmas Group Ketapang Hermanto juga tak mengetahui prihal audiensi yang diagendakan di DPRD Ketapang. “Belum tahu. Info dari siapa? Saya tidak tahu, itu pimpinan kebun yang tahu,” ujar Hermanto melalui pesan singkatnya ketikan dikonfirmasi wartawan. Tajibul, warga Desa Sintau Raya, Kecamatan Nanga Tayab mengatakan, pencaplokan tanah seluas 35 hektare milik keluarganya itu terjadi sekitar 20072008 silam. Pihaknya sudah melakukan upaya komunikasi dengan PT ALM yang diduga

TRIBUN/PIO

menggarap lahan kebun kopi, cempedak dan berbagai tanaman kebun milik warga, namun tak menemukan solusi. “Berbagai surat keterangan dari desa, camat, yang menyatakan lahan seluas 35 hektare tersebut milik keluarga saya, namun tidak dihiraukan pihak perusahaan. Kini telah berubah menjadi ladang sawit,” kata Tajibul kepada Tribun di DPRD Ketapang.

AUDIENSI Jaibul beserta keluarganya di DPRD Ketapang, Selasa (14/ 6). Audiensi dibatalkan lantaran perwakilan PT ALM tak dapat hadir.

Tajibul menyatakan mengantongi surat dari nenek moyangnya yang dikeluarkan Kerajaan Matan pada 1910 lalu. Dua lembar surat lusuh itu bertuliskan Boeninja De Panembahan Van Matan. “Ini sejenis akta tanah ketika itu dan ini milik leluhur kami dan ini bukti tanah 35 hektare tersebut milik kami,” pungkas Tajibul seraya memperlihatkan surat tanah ia maksud. (pio)

CMYK

Selain di sungai, tambang ilegal ini pun ada di gununggunung atau dataran tinggi. Kita agak kesulitan karena lokasi yang jauh dan medan yang berat. AKP TEMANGNGANRO TRIBUN/PIO

Kasat Reskrim Polres Ketapang

masyarakat setempat lantaran sebagian besar pekerja tambang ilegal di daerah itu warga dari luar Kabupaten Ketapang. Meski mendapat dukungan dari masyarakat setempat, operasi tersebut tidak membuahkan hasil sepenuhnya. Sejumlah pekerja tambang di tempat lain kabur meninggalkan peralatan mereka ketika mengetahui kedatangan polisi. “Yang berhasil kita amankan ini adalah mereka-mereka yang kita razia pertama kali. Meski demikian, saat dirazia mereka sempat berusaha menarikan diri dengan menceburkan dirinya ke sungai,” kata

Temangnganro. Anggota kepolisian harus melalui ratusan kilometer untuk menjangkau lokasi penertiban. “Kita ini dikenali. Makanya saat kita berniat razia saja ada beberapa pekerja tambang yang sudah mengetahuinya,” kata Temangnanro. Polisi belum mengungkapkan siapa lima pekerja yang diamankan. Mereka masih menjalani pemeriksaan intensif dari penyidik. Kasat menyatakan, berkomitmen menjadikan tangkapan ini sebagai dasar untuk membongkar dan menciduk pemodal pertambangan ilegal yang marak di daerah itu.

Temangnganro menyatakan, penambangan ilegal yang terjadi di Hulu Sungai Pawan mengancam lingkungan. “Selain di sungai, tambang ilegal ini pun ada di gunung-gunung atau dataran tinggi. Kita agak kesulitan karena lokasi yang jauh dan medan yang berat,” kata Kasat. Sebelumnya, Kasi Pengusahaan Pertambangan ESDM Kabupaten Ketapang Eldyyanto mengungkapkan, hingga kini kegiatan pertambangan ilegal di Bumi Ale-ale belum dapat diatasi. Eldyyanto mengatakan, paling tidak terdapat delapan kecamatan di daerah itu yang masih terdapat puluhan aktivitas penambagan ilegal. (pio)

Tambang Ilegal Simpang Hulu Sungai Laur Sandai Tumbang Titi Matan Hilir Selatan Kendawangan Melayu Raya DATA: PIO SUMBER: ESDM KETAPANG

Berlakukan Perda WPR WAKIL Ketua DPRD Ketapang Budi Mateus mengapresiasi keberhasilan jajaran Polres Ketapang dalam menindak aksi penambangan emas tanpa izin di daerah itu. Menurutnya, DPRD akan mendukung setiap upaya yang dilakukan kepolisian dalam menindak pelaku penambangan ilegal. Budi berharap, pemerintah segera memberlakukan Perda WPR. “Dengan penertiban Peti ini, berarti kerusakan lingkungan dapat dieliminir. Kedua pendapatan daerah yang selama ini hilang dapat diselamatkan,” kata Budi Mateus kepada Tribun, Selasa (14/6). Budi kemudian mencontohkan, jika per-

hari 400 ton zirkon ataupun timah hitam dihasilkan dari tambang ilegal, maka dapat dikalkulasikan jumlah kerugian Pemkab Ketapang dalam setahunnya. “Katakanlah pajaknya dua persen saja, kan miliaran rupiah kerugian Pemda Ketapang per tahun,” ungkapnya. Budi berharap ada koordinasi antara Pemkab Ketapang dengan Polres Ketapang untuk mencegah penyelundupan hasil tambang ilegal tersebut melalui jalur laut. “Sebenarnya Perda WPR itulah alternatif mengurangi Peti di daerah ini. Dengan WPR, rakyat bisa jadi pemilik IPR (izin pertambangan rakyat),” pungkasnya. (pio)

Land Clearing Ancam Orangutan AREA rimba gambut di hulu Sungai Sentap yang dulunya habitat orangutan (pongo pygmaeus) dan satwa lainnya seperti kelasi, kera (macaca fascicularis), kelempiau (hylobates muelleri), beruk dan lutung kini tinggal kenangan. Berdasarkan Pantauan Yayasan Palung dan Yayasan Warisan beberapa waktu lalu, rimba gambut ini tak lagi tersisa. Hutan rawa gambut kini sudah menjadi lapang dan rata dengan tanah. Lokasi ini sudah dipastikan akan dijadikan perkebunan kelapa sawit. Areal ini termasuk dalam hak guna usaha (HGU) PT SKM. Letak Sungai Sentap, persis di jalur Sungai Awan-Tanjung Pasar. Jarak tempuh sekitar 10 kilometer dari kampung Sungai Awan atau sekitar 20 kilometer

Petrus Kanisius Pit Aktivis Yayasan Palung

dari Kota Ketapang. Seperti yang kita ketahui, area rimba gambut ini menyimpan sejarah. Tempat ini merupakan permukiman kuno ratusan tahun silam. Di sini ditemukan kekayaan budaya tak ternilai. Berbagai pecahan keramik, piring dan tempayan pernah dijumpai. Keadaan seperti ini menunjukan bahwa habitat orangutan tak ada lagi. Yan Sukanda (46) etnomusikolog, pendidik, pemerhati kebudayaan dan lingkungan hidup merasa sedih atas rusaknya hutan gambut. Kesedihan ini bukan tanpa alasan, hilangnya hutan tersebut juga berimbas pada tumbuhan seperti tengkawang, asam lembawang yang termasuk pohon dan tumbuhan-tumbuhan ditanam masyarakat.

Menurutnya, hilangnya hutan rawa gambut di Sungai Sentap juga berdampak pada habitat orangutan. Kondisi itu akan membuat orangutan punah. “Kita tidak ada lagi hutan yang dapat menjadi obyek pengamatan. Tahun sebelumnya kita masih dapat melihat sarang dan menjumpai orangutan, sekarang tinggal kenangan,” ujar Yan Sukanda. Kesedihan juga dirasakan Manager Perlindungan Satwa dan Habitat Yayasan Palung, Tito Indrawan. Berdasarkan Survei Yayasan Palung dan Yayasan Warisan pada 2010, ditemukan populasi orangutan di lokasi itu. “Hutan rawa gambut pada hakikatnya merupakan tempat yang paling nyaman bagi satwa dan tumbuh-tumbuhan untuk berdiam sebagai habitat mereka, tetapi kini tinggal kenangan, kemana lagi mereka sekarang?,” kata Tito. (*/pio)


CMYK

Sambas Region

RABU 15 JUNI 2011

15

Disdik Data Siswa Berprestasi Rancang Kelas Khusus di Sekolah

TRIBUN/SUHENDRA

TERSANGKA - Dua kakak beradik tersangka narkotika jenis shabu-shabu, Era Ermawan (22) dan Heri Ermawan (22) diamankan di Polres Sambas, Selasa (14/6). Warga Dusun Karya Raja, Kubu Raya ini ditangkap di warnet, Jl Ahmad Soot.

Kakak Adik Bandar Narkoba Ditangkap SAMBAS, TRIBUN - Satuan Narkoba Polres Sambas menangkap dua pria kembar yang diduga menjadi pengedar narkoba jenis shabu-shabu. Kakan beradik Era Ermawan (22) dan Heri Ermawan (22), warga Dusun Karya Raja, Kubu Raya ditangkap sekitar pukul 01.00 WIB di Jl Ahmad Soot, Sambas di warnet Deone, Selasa (14/6). “Saat itu tersangka main internet sehabis mengunakan shabu-shabu, kemudian disergap petugas. Tersangka sudah memakai dan mengedarkan kurang lebih empat bulan lamanya,” ujar Kapolres Sambas AKBP Pahala Hotma Mangatur Panjaitan melalui Kasat Narkoba Polres Sambas AKP Wastono kepada Tribun.

Dia menjelaskan, pelaku akan dijerat dengan pasal 112 ayat 1 dan pasal 114 ayat 1 Undang-undang RI Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika. Keduanya masih menjalani pemeriksaan di Polres Sambas. Kasat Reskrim meminta masyarakat membantu kepolisian untuk memberantas narkoba. “Target kita setiap bulan para pelaku narkoba ditangkap dan pelaku yang tertangkap akan tetap diproses hukum,” katanya. Ia juga mengimbau agar masyarakat memberikan informasi kepada kepolisian jika melihat dan mengetahui adanya kegiatan mencurigakan terutama mengenai peredaran narkotika. (shr)

Warga Kurang Berminat Urus Akta melalui MoU hanya berjumlah 14,64 persen,” katanya. Ia mengatakan kurangnya masyarakat yang membuat akte kelahiran di rumah sakit disebabkan masih kurangnya sosialisasi sehingga masyarakat masih banyak yang belum mengetahui bahwa di rumah sakit dapat langsung melakukan pembuatan akta kelahiran. Yuni mengatakan pengurusan akta bagi ibu yang melahirkan di rumah sakit dapat dilakukan selama dua bulan sejak kelahiran bayi. Dikatakannya apabila tidak melakukan pembuatan akta selama dua bulan, maka pembuatan akte dapat dilakukan di Didukcapil. Namun, jika anak sudah berusia lebih dari satu tahun, sesuai dengan UU nomor 23

tentang Administrasi Kependudukan, untuk memperoleh akta harus melalui pengadilan. Sebanyak 90 persen dari jumlah kelahiran bayi dikatakan Yuni sudah melakukan pembuatan akta baik melalui rumah sakit maupun dengan mengurus sendiri ke Disdukcapil dalam rentang waktu 20102011. “Sedangkan 10 persen dari angka kelahiran bayi pada tahun 2010 yang belum melakukan pembuatan akta kelahiran adalah mereka yang dari daerah dan melahirkan di Kota Pontianak. Mereka sudah pulang ke daerahnya dan belum melakukan pembuatan akte,” jelas Yuni. Pembuatan akte di rumah sakit dikatakan Yuni lebih mu-

dah dari pada melakukan pembuatan akta di dinas. Sebab, dari segi persayaratan juga lebih sedikit sehingga perlengkapan proses pembuatan akta tidak terlalu merepotkan orangtua. Selain itu, pengurusan yang dilakukan sendiri oleh orangtua melalui dinas biasanya sering mengalami keterlambatan dan melampaui batas usia yang ditentukan. “Pembuatan akta di rumah sakit sebenarnya lebih mudah dan lebih efektif sehingga terhindar dari orang-orang yang memanfaatkan situasi. Hanya saja masih banyak masyarakat yang belum mengetahui, sehingga peran serta rumah sakit sangat diharapkan untuk mensosialisasikannya,” Papar Yuni. (acu)

Guru St Paulus Kunjungi Australia Universitas yang sangat memenuhi syarat dengan fasilitas yang menunjang dalam proses pembelajaran tidak jarang membuat siswa tertarik melanjutkan pendidikan di negara lain. Lenny mengatakan siswa maupun orang tua perlu memahami dan mengetahui secara jelas bagaimana dan seperti apa universitas yang akan dimasuki. Kepala SMA Santo Paulus

Valensius Ngardi mengatakan tidak menyangka jika sekolahnya terpilih sebagai satu-satunya sekolah yang mewakili Kalimantan untuk melakukan kunjungan ke Sidney dan Brisbane. Terpilih Santo Paulus karena alumninya banyak melanjutkan pendidikan di negara kangguru tersebut. “Setiap angkatan berkisar antara 20-30 orang yang melanjutkan ku-

Pontianak, kebiasaan masyarakat setempat minum kopi di warung sudah terjadi puluhan tahun lalu yang dilakukan hanya sekedar melepas kejenuhan atau kepenatan setelah melakukan aktivitas sehari-hari. Dari pantauan di lapangan, puluan warung kopi berjejer di

atas laporan KONI Kalbar dalam bentuk surat Kemenpora RI berkaitan dengan alih fungsi lahan olahraga oleh Pemprov ke pihak ketiga. “Kami hanya meninjau, melihat, mendengarkan lang-

Sambungan Hal. 9

sepenjang Jalan Gajah Mada yang selalu ramai dikunjungi baik tua maupun muda, laki-laki atau perempuang yang juga menyajikan panganan khas Kota Pontianak seperti pisang goreng yang terbuat dari pisang nipah dicampur tepung terigu lalu digoreng. (ant)

Tim Menpora Prihatin Pengalihan namun persoalan lain. “Banyak hal yang dibahas termasuk veteran. Tidak ada membahas KONI,” katanya sambil berlalu. sedangkan Prof Dr Faisal Abdullah menegaskan kedatangan mereka sebagai respon

Sambungan Hal. 9

liah ke sana,” ujar Valensius. Sosialisasi tentang informasi pemilihan universitas di luar negeri akan diberikan pada siswa kelas XI dan siswa kelas XII agar siap sedini mungkin dalam memilih universitas yang tepat terutama di Sidney dan Brisbane. Sosialisasi akan disampaikan langsung oleh guru bahasa Inggris Lenny dalam setiap jam pelajarannya. (acu)

Gajahmada Jadi Pusat Kopi Centre warung kopi salah satu upaya dalam mempromosikan potensi daerah sehingga menarik minat wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk menikmati hangatnya kopi Pontianak dan suasana malam di kota ini. Menurut Wakil Wali Kota

Sambungan Hal. 9

Sambungan Hal. 9

sung kepada semua pihak dan akan mengkajinya. Hasil kajian ini akan dilaporkan kepada Menpora. Mudah-mudahan dalam waktu dekat rekomendasi dari Menpora seperti apa akan turun,” pungkasnya. (rhd)

SAMBAS,TRIBUN - Kepala Bidang Pendidikan SMA/SMK Disdik Sambas Al Amruzi menyatakan, pihaknya akan mengumpulkan dan mendata seluruh siswa berprestasi di Kabupaten Sambas. Pendataan ini, jelasnya, dilakukan sebagai langkah awal untuk membentuk kelas khusus siswa berprestasi di Sambas. “Kita masih berkonsentrasi bagi siswa dengan fokus pengusaan mata pelajaran yang dikuasai siswa. Memang saat ini kita belum membentuk kelas khusus siswa berprestasi di tiap sekolah, karena penyebaran siswa berpretasi tak merata. Tapi, kalau siswa dan guru berpretasinya cukup banyak, kita akan membuka kelas khusus bagi siswa berprestasi,” ujar Al Amruzi kepada Tribun, Selasa (14/6). Pendataan itu menurutnya, juga sebagai langkah untuk mendata jumlah siswa berprestasi yang ada. Belum terbentuknya kelas khusus, kata Al Amruzi, juga dipengaruhi anggaran Disdik Sambas yang masih terbatas. “Kita sangat memerlukan kerjasama semua pihak termasuk Pemda sendiri karena kalau kita hanya bekerja sendiri, rasanya cukup berat. Seharusnya

Kalau siswa dan guru berpretasinya cukup banyak, kita akan membuka kelas khusus bagi siswa berprestasi.

AL AMRUZI Kabid Pendidikan SMA/SMK Disdik Sambas

perhatian terhadap siswa maupun guru berprestasi harus ditingkatkan lagi. Saat ini kita baru memberikan perhatian dalam bentuk sekadarnya saja dan apabila Sambas ada program beasiswa, maka kita dahulukan bagi siswa yang berprestasi,” katanya. Al Amruzi mengungkapkan, siswa di Sambas merupakan aset terbesar dalam bidang

sumber daya manusia. Menurutnya, untuk meningkatkannya, pemerintah bisa saja mengambil langkah dengan memberikan beasiswa bagi siswa dengan menyekolahkannya ke jurusan keguruan. “Nantinya Sambas mampu mencetak guru-guru yang unggul. Tidak usah-usah jauh, di Pontianak saja sudah cukup. Tanggung jawab peningkatan

Tingkatkan Akademik KETUA Komisi D DPRD Sambas Tjong Tji Hok Bruno mengatakan, perlu ada perhatian bagi siswa berprestasi. “Saat ini saya menilai, perhatian pemerintah untuk siswa berprestasi masih kurang. Seharusnya siswa yang mendapatkan predikat tiga besar setiap kelulusan harusnya diberikan beasiswa,” ujarnya. Ia juga mendesak adanya kelas khusus bagi siswa berprestasi, dengan mendatangkan guru-guru yang memang handal pada proses belajar mengajarnya. Menurutnya, pelatihan ini diperlukan siswa berprestasi untuk meningkatkan kemampuan akademik mereka.

“Namun, perlu ada rencana pembentukan kelas khusus bagi siswa berpretasi kedepannya terutama pada sekolah-sekolah unggulan di Kabupaten Sambas,” ujarnya. Legislator Partai PIB ini mengungkapkan, untuk melakukan peningkatan kualitas atau melakukan seleksi bagi siswa berprestasi memerlukan biaya besar. Tidak hanya seleksi saja yang dilakukan, namun memberikan mereka bantuan peningkatan prestasi. “Kami dari pihak legislatif siap duduk bersama dengan eksekutif untuk menganggarkan ataupun meningkatkan kualitas siswa dan guru,” katanya. (shr)

Tersedia 1.000 Lowongan ke LN antara elemen yang berkepentingan terhadap pengurangan angka pengangguran di Kalbar bisa bekerjasama mendukung kegiatan ini. “Kita berharap juga berharap kepada pemerintah yang merupakan satu di antara elemen yang berkepentingan dalam hal ini untuk pengentasan jumlah pengangguran dapat mendukung kegiatan semacam ini. Sejauh ini kita masih belum ada bantuan dari pemerintah,” ujar Ryna. Namun, ia berharap kepada pencaker yang datang memanfaatkan sebaik-baiknya momen untuk lowongan kerja yang sudah disediakan. Sekitar 30 perusahaan sudah bergabung dalam Job Fair yang berasal dari Kalbar, nasional, dan luar negeri. Jenis lowongan kerja tersebut tahun ini akan lebih bervariatif dari berbagai bidang baik perbankan, finansial, asuransi, otomotif, future, perkebunan sawit, dan bidang-

bidang lainnya. “Bahkan lowongan kerja nasional dalam hal ini PT Jobstreet dari Jakarta tersedia sekitar 3.000 lowongan kerja yang disediakan,” ujar Ryna. Selain itu, menurut Ryna, lowongan kerja di luar negeri di Badan Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) mencapai 1.010 orang yang diperlukan. Ini berasal dari berbagai perusahaan di Brunai Darussalam dan Malaysia. Jenis pekerjaan tersebut sangat bervariatif, baik pekerja konstruksi, operator produksi, elektronik, dan beberapa jenis lainnya. “Dalam pameran ini nanti lowongan pekerjaan yang disediakan akan langsung merekrut pekerja di lokasi Job Fair ini. Jadi, mereka yang datang langsung bisa melamar pekerjaan yang tersedia,” jelasnya. Ryna menyarankan, bagi para pencari kerja (pencaker) bisa menyiapkan diri sesuai

dengan lowongan pekerjaan yang akan dimasuki. Persiapan diri tersebut dikatakannya seperti curiculum vitae (CV) sebanyak mungkin, alat tulis, berpakaian yang rapi, punya kepercayaan diri tinggi, kelengkapan administrasi baik ijazah/ transkip nilai, sertifikat pengalaman kerja, dan lainnya. Harapan Ryna, para pencaker dapat memanfaatkan kesempatan yang ada untuk memilih pekerjaan yang sesuai dengan keahlian dan kemampuannya. Dikatakannya, tak hanya bagi mereka yang memiliki ijazah atau keterampilan tertentu, namun berbagai macam pekerjaan tersedia untuk mereka yang tak berijazah atau tak punya keahlian tertentu. “Kita hanya berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa membantu mengurangi pengangguran. Meskipun tidak bisa secara signifikan,” harapnya. Jobstreet sebagai penyedia jasa informasi lowongan kerja

Buat Lebih Intens ra pengunjung, Marisa Anggraini (23) pada Tribun, Selasa (14/6). Lulusan Fakultas Ekonomi Untan ini mengatakan kegiatan ini sangat membantu untuk mempermudah pencari kerja. Ini menurutnya tentu dapat mengurangi pengangguran yang ada. “Untuk harga masuk relatif lah, tapi kalau bisa sih

gratis,” ujarnya. Senada dengan itu, pengunjung lainnya, Neneng Hasanah menyambut baik kegiatan ini. Namun, ia berharap ke depan kegiatan ini dapat lebih intens dan dalam waktu yang lebih lama. Ia juga berharap jenis lowongannya dapat lebih bervariasi untuk semua disiplin ilmu.

CMYK

kompetisi dalam sebuah kejuaraan, dikatakannya bahkan ia latihan hampir setiap hari pada pagi dan sore hari. Menurut Lindu, ia berterima kasih pada guru-guru pembimbing, pelatih, kepala sekolah karena sudah mendukungnya. Ia berharap ke depan dapat menjadi altlet professional yang bisa mewakili Indonesia. “Inginnya jadi altet professional bisa mewakili Indonesia dan pergi ke luar negeri seperti Amerika, Singapura, dan Cina. Syarat kan harus latihan keras dan sungguh-sungguh dan bisa menguasai bahasa asing,” ujar Lindu. Guru olahraga SDN 29 Pontianak Timur, Hartati mengatakan pola pemantauan yang dilakukan pihak sekolah selama

Sambungan Hal. 9

secara online banyak menampilkan informasi terkait lowongan kerja di seluruh Indonesia. Untuk itu, bagi pencaker yang ingin bergabung menjadi member Jobstreet dapat mengakses situs www.joobstreet.co.id. Di dalam situs tersebut dikatakannya, member akan mendapat informasi secara gratis lowongan kerja yang tersedia sesuai dengan curiculum vitae (CV) atau biodata yang diisi dalam situs Jobstreet tersebut. “Kita hanya menyediakan informasi lowongan kerja, untuk CV yang sudah dimasukan ke dalam situs tersebut akan langsung masuk ke perusahaan yang memang memerlukan tenaga kerja sesuai dengan kualifikasi yang mereka perlukan,” jelasnya. Menurut Ryna, pelaksanaan Job Fair juga akan diisi seminar Cara Cepat Lulus Kerja dari Jobstreet pada hari pertama pelaksanaan. Pada hari kedua akan diisi seminar, Menaklukan Dunia Wirausaha dari EO. (har) Sambungan Hal. 9

“Kalau bisa sih waktunya bisa lebih lama dan dilakukan lebih sering, minimal tiga kali setahun gitu. Biasanya expo komputer jak satu minggu, jadi ini sangat membantu bagi pencari kerja,” ujar lulusan Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP). Neneng juga berharap lowongan kerja yang dipamer-

Ingin ke AS, Singapura, dan Cina (O2SN) tingkat SD, pada Cabang Tenis Meja Tunggal Putri. Pada tahun 2010 lalu, ia mewakili Kalbar dan hanya berhasil masuk 16 besar, sedangkan tahun 2011 ini, ia kembali akan mewakili Kalbar di Surabaya, Jawa Timur. “Kalau dulu cuma masuk 16 besar, mudah-mudahan tahun ini bisa menang nanti di Surabaya tanggal 2-8 Juli nanti. Sekarang sudah mulai persiapan latihan terus-menerus,” ujar Lindu, nama panggilannya pada Tribun, saat ditemui di sekolahnya, Senin, (13/6). Dikatakan Lindu, ia sudah mulai latihan tenis meja secara terus menerus sejak kelas 3 SD lalu. Ia latihan setiap pekan sekali dengan pelatih professional. Jika memang akan ber-

mutu pendidikan bukan hanya tanggung jawab kami saja, namun merupakan tanggungjawab bersama,” katanya. Kepala SMA Negeri 1 Sambas Hanizar mengungkapkan, pihaknya mendorong langkah Disdik untuk mengembangkan prestasi siswa. Menurutnya, sekolah juga mencoba meningkatkan prestasi siswa dari tahun ke tahun. “Kita selalu memberikan perhatian kepada siswa berprestasi, di antaranya memberikan sumbangsih berupa bantuan ketika mereka akan ke luar kota atau negeri sesuai kemampuan sekolah,” ujarnya. (shr)

ini memang sudah membuahkan hasil. Ia mengatakan, guruguru di sekolah memang terus memantau siswa-siswa yang punya potensi untuk didik baik dalam bidang olahraga, seni dan keterampilan lain. Secara khusus ia memang mengapresiasi potensi yang dimiliki Hedwigis Novelindu. Tak hanya di bidang tenis meja menurutnya, Lindu juga punya kelebihan di bidang catur, voly, brigde, atletik, tenis lapangan dan lainnya. “Kalau saya lihat dia ini memang multi talenta tak hanya di bidang tenis meja, namun di bidang olahraga lainnya. Ia bahkan pernah menjadi juara tenis lapangan, namun untuk lomba ini kan kita prioritas mana cabang yang berpotensi untuk menjadi juara dan

kan lebih bervariatif dan tidak dipungut biaya untuk masuk. Dengan itu dikatakannya akan sangat membantu pencaker untuk mendapatkan kerja. “Kita berharap ke depan lebih bervariatif dan mampu mengakomodir semua lulusan. Kita juga berharap ini bisa gratis masuknya,” harap gadis asal Punggur, Kubu Raya ini. (har) Sambungan Hal. 9

cabang yang paling dikuasainya,” ujar Hartati. Dikatakan Hartati, ia melihat potensi yang dimiliki Lindu ini memang sejak kelas 2 SD, dan secara perlahan ia mengarahkan siswa untuk dididik dengan potensi yang dimiliki siswa lainnya. Itu dilakukannya di sekolah untuk semua siswa yang memang memiliki potensi di bidang tertentu. “Kalau siswa yang kita pantau punya bakat tertentu maka kita akan panggil pelatih spesialis atau pelatih ahli untuk membimbing anak potensial tersebut. Untuk pembinaan tersebut kita gunakan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan alhamdulillah hingga kini sudah banyak hasil yang kita dapatkan,” ujar Hartati. (haryanto)


CMYK

Kakak Adik Bandar Narkoba Ditangkap SATUAN Narkoba Polres Sambas menangkap dua pria kembar yang diduga menjadi pengedar nakoba jenis shabu-shabu. Kakak beradik Era Ermawan (22) dan Heri Ermawan (22), warga Dusun Karya Raja, Kubu Raya ditangkap sekitar pukul 01.00 WIB di Jl Ahmad Soot, Sambas di warnet Deone, Selasa (14/6).

16

RABU

HALAMAN

15 JUNI 2011

Hal 15

STKIP Optimistis Ramai Pendaftar „ PGRI Pinjami Gedung Sampai 27 Juni

TRIBUN PONTIANAK/MUHAMMAD ARIEF PRAMONO

BAWAKAN TARI - Sekelompok siswa membawakan Tari Nirmala pada Pekan Seni dan Budaya SDN 2 Singkawang, Selasa (14/6). Kegiatan ini adalah sarana bagi sekolah untuk menggali bakat siswa di bidang seni dan budaya.

SDN 2 Gelar Pekan Seni Budaya SINGKAWANG, TRIBUN Ratusan siswa SDN 2 Singkawang Tengah bertepuk tangan sambil menyaksikan tari nirmala yang dibawakan sekelompok siswa di halaman sekolah, Selasa (14/6). Tepuk tangan terdengar harmonis dengan musik yang mengiringi para penari. Penampilan kelompok tari Kelas VI itu, merupakan bagian dari Pekan Seni dan Budaya SDN 2 Singkawang Tengah, 10-16 Juni. “Pekan seni dan budaya ini merupakan yang pertama kita adakan,� ujar Kepala SDN 2 Singkawang Tengah, Tajul Ain M Nur. Melihat antusiasme siswa terhadap kegiatan itu, Tajul berencana mengagendakan pekan seni dan budaya itu secara rutin setiap tahun. “Mudah-mudahan pada tahun depan dan tahun-tahun berikutnya, kegiatan ini bisa terus diadakan,� harapnya.

Tajul mengatakan, pekan seni dan budaya itu diadakan di sela waktu ulangan umum dan pengumuman kenaikan kelas. “Setelah ulangan umum, tidak ada lagi kegiatan belajar. Maka kita coba isi dengan kegiatan seni dan budaya,� katanya. Pekan seni dan budaya itu antara lain terdiri dari lomba tari, lomba baca puisi, dan lomba pidato berbahasa Inggris. “Setiap kelas harus mengirim wakilnya pada setiap lomba. Harapan kita bakatbakat siswa yang terpendam, bisa muncul melalui sarana kegiatan ini,� ujar Tajul. Sejak kegiatan itu dimulai 10 Juni lalu, Tajul bisa melihat sendiri bagaimana terjalinnya kerjasama setiap kelas, ketika mempersiapkan pesertanya. “Guru, siswa, sampai orangtua siswa ikut terlibat. Misalnya saja ketika merias penari, mereka melakukannya bersama-sama,� tuturnya.

Siswa kelas VI, Fanny, mengakui bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan bakatnya. Meski aktif di sanggar tari, namun Fanny mengaku belum sekalipun tampil di sekolahnya sendiri. “Kalau di luar saya sering tampil. Tapi di sekolah, baru kali ini,� ungkapnya. Mengenakan kostum serba merah, Fanny dan tiga teman sekelasnya membawakan tari nirmala di hadapan para siswa lainnya. “Sudah sepekan ini kami melakukan persiapan. Guru yang membimbingnya,� jelas Fanny. Meski kemungkinan ini adalah pengalaman pertama dan terakhirnya tampil di sekolah sendiri, namun Fanny mengaku senang. Sebab apabila dinyatakan lulus dari sekolah, maka Fanny tidak lagi punya kesempatan untuk tampil pada pekan seni dan budaya di tahun berikutnya. (ari)

4 Regu Siap Berlaga di Jambore Nasional

Kita sudah mendapat izin operasional. Kampus ini akan tetap beroperasi. Saya optimistis sampai penutupan nanti, akan ada 100 orang lebih yang mendaftar. Drs NURDI MSi Ketua Panitia PMB STKIP Singkawang

eks STKIP PGRI Singkawang di Jl Kridasana Gang Karya II, sudah selesai. Pada intinya, gedung tersebut adalah milik PGRI Kota Singkawang. Menurut Bambang, pada 3 Juni lalu, YPLP-PT PGRI Kabupaten Sambas yang kemarin sempat mengklaim bahwa gedung itu adalah miliknya, telah menyerahkan sertifikat asli gedung tersebut kepada PGRI Kota Singkawang sebagai pihak yang berhak memilikinya. Bambang mengakui bahwa pihak STKIP Singkawang telah mengajukan permohonan peminjaman gedung tersebut untuk perkuliahan. Namun sementara ini PGRI Kota Singkawang baru meminjamkan untuk operasional selama PMB berlangsung hingga 27 Juni nanti. Sedangkan peminjaman setelah tanggal itu, kata Bambang, akan diputuskan melalui rapat pleno yang melibatkan berbagai pihak di PGRI. “Kalau meminjamkan untuk PMB, cu-

Harus Mandiri Wali Kota Singkawang, Hasan Karman, mengharapkan STKIP Singkawang segera bisa mencari solusi terkait gedung yang akan digunakan aktivitas perkuliahan. “STKIP Singkawang ini sudah punya izin dari Kemendiknas. Saya harap dia bisa mengupayakan kampus dan fasilitas lainnya,� ujarnya. Hasan Karman mengatakan, kalau pun Pemkot Singkawang mempunyai aset untuk dipinjamkan, itu cukup sulit untuk merealisasikannya. Sebab, hal ini terkait dengan rasa keadilan terhadap kampus-kampus atau lembaga pendidikan swasta lainnya. “Di Singkawang ini kan banyak kampus swasta, selain STKIP telah ada STIH, STIT,

SEBANYAK 17 siswa kelas VI dilepas oleh MIS Ushuluddin di Villa Bukit Mas, Singkawang, Selasa (14/6) pagi. Sebelum tiba di tempat pelepasan, mereka diarak terlebih dulu mengelilingi Kota Singkawang, dimulai dari halaman sekolah di Jl Alianyang. Siswa kelas VI ini adalah angkatan kedelapan dalam sejarah berdirinya MIS Ushuluddin. Baru pertama kali ini juga kami mengadakan pelepasan di luar sekolah. Mengarak siswa saat pelepasan, merupakan satu cara untuk menye-

Sukardi SPDI Kepala MIS Ushuluddin

nangkan siswa yang akan lulus. Ketika memberikan sambutan, saya berpesan kepada siswa supaya mengamalkan ilmu yang telah diperolehnya. Rajin-rajinlah membaca, karena membaca adalah kunci ilmu. Agar berkesan, pesan-pesan itu sengaja saya rangkai dalam sebuah pantun. Sekitar 100 undangan hadir pada acara pelepasan itu. Antara lain Pengawas TK-SD Singkawang Tengah, Drs Suardi T, Pengawas

TRIBUN/ARIEF

AUDIENSI - Pengurus Kwarcab Singkawang melakukan audiensi dengan Wali Kota Singkawang, Hasan Karman, di rumah dinas Wali Kota Singkawang, Selasa (14/6).

Kota Singkawang mampu bersosialisasi dengan kontingenkontingen lain se-Indonesia. “Kenalkan kebudayaan Singkawang ke luar dan pelajari kebudayaan daerah lain untuk dibawa ke Singkawang,� pesannya. Hasan Karman mengatakan, bagi generasi muda sangat penting untuk mengenal kebudayaan-kebudayaan daerah

kup diputuskan oleh pengurus PGRI Singkawang dan Yayasan PGRI Singkawang. Tapi meminjamkan untuk perkuliahan, harus diputuskan melalui rapat pleno,� ujarnya. Rapat pleno itu melibatkan Pengurus PGRI Singkawang, Yayasan PGRI Singkawang, Yayasan Perguruan Tinggi PGRI Kalbar, LKBH PGRI Kalbar, Pengurus PGRI Kalbar, dan Pengurus Besar (PB) PGRI. Bambang mengatakan belum bisa menargetkan kapan rapat pleno akan digelar. Sebab masing-masing pihak masih disibukkan dengan urusan masing-masing. “Surat kepada peserta rapat pleno sudah kita sampaikan. Kita masih menunggu kapan mereka bersedia,� ungkapnya. Bambang menyatakan PGRI Kota Singkawang menaruh kepedulian terhadap keberadaan STKIP Singkawang. Buktinya, PGRI Kota Singkawang bersedia meminjamkan asetnya untuk kepentingan PMB

STKIP Singkawang. Namun untuk meminjamkan aset tersebut lebih lama, menurut Bambang tidak bisa diputuskan oleh Pengurus PGRI Kota Singkawang saja. “Kalau untuk kepentingan pendidikan di Singkawang, mustahil PGRI tidak mendukung. Tapi secara aturan organisasi, harus diputuskan dulu melalui rapat pleno,� katanya. (ari)

STIE dan banyak lainnya. Kalau STKIP kita beri fasilitas, kemudian yang lain juga minta, mana sanggup kita,� kata Hasan Karman. Jadi, sebagai kampus swasta, Hasan Karman berharap STKIP Singkawang bisa menyediakan fasilitasnya secara mandiri. “Sebagai kampus swasta, mereka itu harus punya dana untuk mencukupi kebutuhankebutuhannya,� katanya. Sebagai kepala daerah, Hasan Karman menyambut baik keberadaan STKIP Singkawang. Apalagi dia melihat izin operasionalnya telah ada. “Mereka bilang gedungnya sudah ada. Apakah itu sewa atau pinjam, saya tidak sampai mencampuri sejauh itu,� tandasnya. (ari)

Pelepasan Siswa Ushuluddin Meriah

„ Kwarcab Audiensi ke Wali Kota SINGKAWANG, TRIBUN Pengurus Kwarcab Pramuka Kota Singkawang menemui Wali Kota Singkawang, Hasan Karman, di rumah dinasnya, Selasa (14/6). Melalui pertemuan itu, Kwarcab ingin melaporkan rencana keberangkatan kontingen Kota Singkawang pada Jambore Nasional, 2-9 Juli 2011. Ketua Kwarcab Kota Singkawang, Oong Yuswardi yang datang bersama pengurus Kwarcab lainnya, diterima Hasan Karman di ruang tamu. Beberapa hal terkait keberangkatan kontingen ke arena Jambore Nasional (Jamnas) di Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan, menjadi materi pembicaraan. Oong menyampaikan bahwa kontingen Kota Singkawang yang terdiri dari empat regu, rencananya berangkat dari Singkawang pada 25 Juni. Oong mengharapkan kontingen tersebut dapat dilepas langsung oleh Wali Kota Hasan Karman. Tapi karena pada tanggal 25 Juni itu Wali Kota Singkawang ada kegiatan lain di luar kota, maka pelepasan hanya akan dilakukan secara simbolis beberapa hari sebelumnya. “Nanti kita atur lagi Jadwalnya, tanggal 22 atau 23 Juni,� ujar Oong usai pertemuan. Empat regu yang akan berangkat ke Jamnas, terdiri dari dua regu putra dan dua regu putri. Regu putra bernama Regu Rajawali dan Regu Kobra, sementara regu putri bernama Regu Melati dan Regu Mawar. Masing-masing regu terdiri dari delapan anggota. Setelah melakukan pemusatan latihan beberapa waktu lalu, Oong mengatakan kontingen Kota Singkawang telah siap untuk hadir di arena Jamnas. “Kepada wali kota, kita laporkan kondisi kekuatan kita. Laporan ini penting karena kita juga mendapat dukungan dana dari Pemkot,� jelasnya. Sementara Wali Kota Hasan Karman, berharap Kontingen

SINGKAWANG, TRIBUN Sejak membuka pendaftaran pada 6 Juni hingga Selasa (14/ 6) pagi, tercatat 15 pendafar sebagai calon mahasiswa STKIP Singkawang. Jumlah pendaftar tersebut masih jauh dari target 240 mahasiswa, yang dinyatakan pada soft launching di Kota Pontianak, 1 Mei lalu. Ketua Panitia penerimaan mahasiswa baru (PMB) STKIP Singkawang, Drs H Nurdi MSi, mengatakan, kalaupun target itu tidak tercapai, setidaknya lebih dari 100 mahasiswa baru akan mengikuti perkuliahan tahun ini. “Saya optimistis sampai penutupan nanti, akan ada 100 orang lebih yang mendaftar,� kata dia. STKIP Singkawang memiliki empat program studi, yaitu pendidikan bahasa dan sastra Indonesia, pendidikan matematika, pendidikan fisika, serta pendidikan bimbingan dan konseling. Nurdi mengatakan, tiap kelas mampu menampung maksimal 40 mahasiswa. Tapi jika tidak terpenuhi, kelas tersebut akan dibuka dengan jumlah mahasiswa minimal 20 orang. “Kalau di satu prodi tidak sampai 20 mahasiswa, kita minta pengertiannya untuk bergabung prodi lainnya,� ujarnya. Nurdi mengakui bahwa antusiasme masyarakat terhadap STKIP Singkawang, belumlah seperti yang diharapkan. “Kampus ni kan baru. Jadi masih banyak masyarakat yang belum mengenalnya,� tutur Wakil Ketua I STKIP Singkawang ini. Terkait polemik yang sempat mencuat tentang status gedung yang akan digunakan STKIP Singkawang, Nurdi mengatakan itu bukanlah masalah. Dia meyakini yayasan pasti sudah memikirkan. “Kita sudah mendapat izin operasional. Kampus ini akan tetap beroperasi,� tuturnya. Sementara Ketua PGRI Kota Singkawang, Drs Bambang Sri Seramto MPd, menegaskan bahwa polemik soal gedung

lain yang ada di Indonesia. Maka beruntunglah anggota Pramuka yang mengikuti Jamnas, karena bisa mengenal kebudayaan daerah Indonesia, melalui kegiatan tersebut. Hasan Karman berharap agar setiap anggota kontingen, mampu menjaga martabat dan nama baik Kota Singkawang di event nasional itu. (ari)

ISTIMEWA

HIBURAN- Siswa tampil memberikan hiburan saat Pelepasan Siswa Kelas VI MIS Ushuluddin, di Villa Bukit Mas, Singkawang, Selasa (14/6).

CMYK

Agama SD, H Asy’ari, Kabag TU Kemenag Kota Singkawang, Mukhlis, dan Pimpinan Ponpes Ushuluddin, HB Rasnie. Siswa MI mempunyai kelebihan dibanding siswa di sekolah umum. Sebab, mereka mendapat ilmu umum sekaligus ilmu agama. Di MIS Ushuluddin misalnya, ada bimbingan baca Alquran dan bimbingan salat bagi kelas I-II. Sementara bagi kelas III-IV ada keharusan salat zuhur berjamaah di masjid. Alhamdulillah tahun ini siswa kami bernama Nailil Izzati Saa-

di, berhasil meraih nilai ujian akhir madrasah berstandar nasional (UAMBN) tertinggi seKota Singkawang. Saat pelepasan, Nailil mewakili teman-temannya, berkesempatan memberi kesannya selama belajar di MIS Ushuluddin. Saya pun berharap agar siswa-siswa yang kami lepas tahun ini, dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. Mudah-mudahan pada pengumuman kelulusan tanggal 20 Juni nanti, semua siswa MIS Ushuluddin lulus. (*/ari)


Super Ball CMYK

Rabu, 15 Juni 2011

Histerisnya Kekasih Murray ANDY Murray tampil tenang untuk mengalahkan petenis Prancis Jo-Wilfred Tsonga dan menjuarai Turnamen Aegon Championship di London, kemarin. Justru, yang tampil histeris dan sedikit lepas kontrol adalah sang kekasih, Kim Sears yang menonton langsung di tribun kehormatan.

Halaman

24

Halaman 17

AP PHOTO

Rep Ceko VS Spanyol

Thiago Alcantara

SPANYOL permainannya mirip gagal dengan seniornya di meraup Barcelona dan Spanyol, poin Xavi Hernandez. Karena maksimal. itu Thiago disebut-sebut Tim sebagai The Little Xavi (Xavi Matador kecil). Live on hanya Pada laga perdana mampu melawan Inggris, Thiago bermain imbang tampil sangat impresif Rabu (15/6) 1-1 melawan pukul 22.30 WIB dan terpilih sebagai man of Inggris pada the match. Kini pemain laga Spanyol berdarah Brasil perdana babak ini bertekad memberi poin penuh penyisihan kepada Tim Matador dengan Grup B Euro mengalahkan Ceko. U21, Senin “Kami punya satu poin dengan (13/6). dua pertandingan tersisa. Itu Hasil itu artinya kami harus memenangkan membuat pertandingan selanjutnya dan favorit mendapat poin sempurna untuk juara ini bisa lolos ke semifinal. Kami harus harus menunjukkan kemampuan kami,” bekerja kata Thiago dilansir UEFA.com, keras Selasa (14/6). di Seperti ciri khas tim Spanyol, perThiago dkk mampu tanmenunjukkan gaya tiki taka didengan umpan satu-dua ngan sentuhan indah. Mereka selanmendominasi penguasaan bola. jutnya. Namun finishing touch Bojan Krkic Poin dkk masih lemah. maksimal “Kami kecewa dengan hasil menjadi incaran pasukan muda melawan Inggris tapi kami masih La Furia Roja saat mereka melakoni sangat percaya diri mampu main partai kedua babak penyisihan lebih baik di dua pertandingan grup B menghadapi Republik selanjutnya. Kami harus Ceko di Stadion Viborg, Denmendapat poin maksimal saat mark, Kamis (16/6) dini hari. menghadapi Ceko,” kata Hanya kemenangan yang pencetak gol Spanyol ke gawang memuluskan langkah mereka ke Inggris, Ander Herrera. semifinal. Spanyol mengumpulkan satu Gelandang serang asal klub angka, sama dengan poin Inggris. Barcelona, Thiago Alcantara, Sementara Ceko berkibar di akan menjadi figur kunci dari puncak klasemen dengan tiga Spanyol. Thiago memiliki poin. Ceko sukses menang 2-1 pengaruh besar dalam skuad La atas Ukraina di laga perdana. Furia Roja sebagai sentral Kesuksesan itu sontak permainan. membuat kepercayaan diri Ia sangat piawai membagi bola pasukan muda Ceko melambung dan juga memiliki naluri tinggi. Gelandang sekaligus menjebol gawang lawan. Gaya Kapten Ceko, Borek Dockal, pun yakin mampu mengalahkan

Spanyol untuk memastikan tiket semifinal. “Kami sangat bahagia dengan pencapaian ini. Kami berada di puncak klasemen dan hanya perlu sekali kemenangan untuk ke semifinal. Tapi kami harus tenang menghadapi situasi ini,” kata Dockal. Sama dengan Spanyol, Ceko berhasil mencetak gol di laga perdana lalu berkat kecerdikan pemain lini kedua. Saat itu Dockal tampil sebagai man of the match dengan keberhasilannya memborong dua gol ke gawang Ukraina. Jelang jamuan atas Spanyol, Dockal sama sekali tidak gentar meski lawan yang dihadapi adalah tim favorit juara. Pemain klub Konyaspor, Turki, ini menilai Ceko bisa bermain lebih bagus setelah kemenangan atas Ukraina. “Kami telah berhasil menghilangkan rasa tegang setelah tampil cemerlang di laga perdana. Itu modal berharga untuk menghadapi Spanyol,” ungkapnya. Ceko memang butuh kepercayaan diri tinggi untuk bisa menang atas Spanyol. Sejauh ini sejarah pertemuan kedua tim di level tim yunior sangat berpihak kepada Tim Matador. Dari lima head to head terakhir, Spanyol belum pernah kalah dengan rekor empat kali menang dan sekali seri.(Tribunnews/cen)

Posisi Klasemen Rep Ceko: 1 (poin 3)

17-Suchy

Spanyol poor Ceko (0 : 3/4) Prediksi Skor Super Ball Rep Ceko 0-1 Spanyol

Empat Laga Terakhir ■ Rep Ceko vs

Islandia 3-1 (M)

vs

Yunani 3-0 (M)

vs

Yunani 2-0 (M)

Polandia 1-0 (M)

vs

Kroasia 2-1 (M)

vs

Kroasia 3-0 (M)

vs

Inggris 1-1 (S)

AREMA VS PERSISAM Rabu (15/6) pukul 15.30 WIB REP CEKO VS SPANYOL Rabu (15/6) pukul 22.30 WIB UKRAINA VS INGGRIS Kamis (16/6) pukul 01.30 WIB

18-Herrera

5-Celustka 1-Vaclick

6-Vacha

4-Mazuch 8-Dockal 2-Lecjaks

12-Montoya

12-Kovarík 9 Bojan

4-Martinez

17-Didac 13-De Gea

11-Pekhart 10-Mata

19-Thiago

3-Dominguez

13-Gecov 20-Botia

Cadangan: 16-Stech, 10Morávek, 22-Hlousek, 18Marecek, 9-Kozak, 19Chramosta, 14-Kadlec Pelatih: Jakub Dovalil

vs Ukraina 2-1 (M) ■ Spanyol vs

Live on TV

6-Jeffren

7-Horava

Spanyol: 3 (poin 1)

Bursa Asian Handicap

Borek Dockal

4-4-2

Rep Ceko

CMYK

Cadangan: 1-Ruben Mino, 2-Cesar, 5 San Jose, 8Parejo, 11-Capel, 7-Adrian, 14 Nsue Pelatih: Luis Milla

4-3-3

Spanyol


CMYK

18

RABU 15 JUNI 2011

soccer hot news

Stabilisator Singa Muda

AP

PHOTO/ANDERS

BROHUS

PEMANASAN - Gelandang Inggris, Jordan Henderson (kiri tengah), melakukan pemanasan saat latihan di Stadion Monjasa Park, Fredericia, Denmark, Selasa (14/6). Henderson bidik kemenangan lawan Ukraina.

JORDAN Henderson menjadi obyek pembicaraan hangat sepakbola Inggris. Di usianya yang masih belia, Henderson terpilih Live on sudah sebagai pemain Liverpool setelah dibeli Kamis (16/6) dari Sunderpukul 01.30 WIB land. Gelandang 20 tahun itu kini juga sedang jadi tulang punggung lini tengah Inggris di ajang Euro U-21. Memiliki skill mumpuni untuk memainkan irama permainan, Henderson menjadi otak serangan yang juga kuat berduel dengan melakukan tackling bersih kepada setiap lawan. Wajar bila kemudian ia disebut The Next Steven Gerrard. Berkat aksi Henderson di laga perdana lalu, Inggris cukup mampu mengimbangi permain-

CMYK

UKRAINA

an Spanyol. Pemilik nomor delapan ini tampil sebagai stabilisator The Three Lions yang piawai menjadi penghubung lini belakang dan depan. Sukses di laga perdana dengan menahan imbang Spanyol 1-1, Henderson bersama skuad Inggris lainnya akan melanjutkan tugas selanjutnya melawan Ukraina pada babak penyisihan Grup B di Stadion Herning, Denmark, Kamis (16/6) dini hari. “Kami berharap bisa menampilkan sesuatu yang beda dengan penampilan perdana lalu. Ukraina tim yang bagus dengan sekumpulan pemain bagus, kami harus bisa memastikan bahwa kami tidak lagi melakukan kesalahan,” kata Henderson dilansir UEFA.com, Selasa (14/6).

VS

INGGRIS

Kehadiran Henderson di lini tengah Inggris setidaknya bisa menutupi kekurangan gelandang kreatif Singa Muda Inggris yang ditinggal Jack Wilshere. Ia menjadi pelayan yang baik bagi duet bomber Daniel Sturridge dan Danny Welbeck. Semangat Henderson untuk membawa Inggris ke puncak prestasi di level tim yunior juga tengah membara. Ia menjadikan turnamen ini sebagai ajang unjuk gigi untuk memamerkan kemampuannya. “Ada banyak publikasi bisa didapatkan oleh siapapun di turnamen seperti ini. Pertandingan disaksikan oleh jutaan mata dari seluruh penjuru dunia. Inilah kesempatan bagus buat para pemain menunjukkan kualitas asli,” katanya.

Terlepas dari ambisi pribadi yang ingin diraih, Inggris secara keseluruhan sangat bernafsu meraih kemenangan perdana. Mereka baru mengumpulkan satu poin, sama dengan perolehan Spanyol. Hanya tambahan tiga angka yang memuluskan langkah mereka ke semifinal. Tak akan mudah bagi Inggris merengkuh poin penuh. Ukraina dipastikan akan tampil mati-matian. Sebab ini menjadi laga hidup mati. Ukraina terancam menjadi kontestan yang harus angkat koper lebih awal bila kalah lagi di pertandingan kedua ini. Ukraina sebelumnya menuai hasil yang sangat mengecewakan dengan kekalahn 1-2 dari Republik Ceko. Maxym Biliy yang menjadi pencetak gol Ukraina di pertandingan itu berharap timnya bisa tampil lebih bagus untuk menghindari kekalahan kedua kali.(Tribunnews/cen)


CMYK

Fifie Buntaran

Khawatirkan Payudara Melinda Dee KABAR makin menurunnya kondisi kesehatan tersangka pembobolan dana nasabah Citibank Melinda Dee membuat sahabat dekat Melinda, artis Fifie Buntaran prihatin. Artis seksi itu khawatir terjadi pembusukan pada payudara Melinda. “Kondisinya masih sakit. Jadi memang mau enggak mau harus dilakukan operasi plastik. Dia kan mengalami radang, ada jaringan yang harus dibuang,” ujar Fifie Buntaran. Model sekaligus pemain sinetron ini terus terang membeberkan, payudara besar Melinda memang hasil suntik silikon. Payudara istri siri aktor Andhika Gumilang itu kini mengalami peradangan. Fifie khawatir jika tidak segera dioperasi akan terjadi pembusukan. “Sebenarnya kita tahu, payudaranya kan silikon. Semua pasti tahu itu silikon. Silikon kan benda asing. Benda asing kalau masuk ke tubuh belum tentu bisa diterima. Mungkin dengan berjalannya waktu (pembusukan) itu bisa saja (*) terjadi,” ujarnya, mencemaskan.(*)

z Star of the Day! RABU, 15 JUNI 2011 z HALAMAN 19

Giring Nidji - Cynthia Riza

Beranak Dua Tetap Pacaran BIAR sudah mengasuh dua anak, pasangan artis Giring Ganesha alias Giring ‘Nidji’ mengaku selalu ingin menciptakan suasana pacaran bersama istri tercinta, Cynthia Riza. Ada waktu-waktu khusus mereka sengaja pergi berduaan seperti anak remaja yang sedang berpacaran. Waktu-waktu khusus itu biasanya di akhir pekan atau ketika grup Nidji sedang tidak ada jadwal manggung. Pada saat ada waktu senggang seperti itu, Giring dan Cynthia sepakat untuk menitipkan dua anak mereka kepada keluarga di rumah. Lalu mereka berdua bepergian, entah ke luar kota atau sekadar nonton film di bioskop. Yang jelas mereka

hanya berduaan tanpa membawa anak. Dengan cara seperti itu, Giring - Cynthia merasa bisa menikmati kembali suasana pacaran seperti saat mereka belum menikah dulu. “Kalau pas jalan berdua, kalau perlu nggak bawa HP, jadi kesempatan ngobrol berdua bisa asyik, nggak terganggu, “ tutur Giring saat ditemui di studio RCTI, Selasa (14/6). Pernah suatu ketika Giring berjalan berdua dengan Cynthia berakhir pekan. Namun Cynthia merasa kurang diperhatikan lantaran Giring malah asyik main Twitteran sendiri. Tak pelak, Cynthia pun ngambek. Ia memrotes Giring karena percuma saja jalan berduaan

kalau Giring asyik main Twitteran sendiri. “Kemarin sempat ditegur Cynthia, jangan Twitteran melulu. Oh iya, benar juga sih. Sekarang komunikasinya sudah lancar lagi. Kalau ada momen berdua, kita ngobrol, handphone dimatiin,” ujar pelantun lagu Biarlah itu. Giring bertutur, ada saatnya mereka menikmati kebersamaan dengan anakanak, ada saatnya mengulang masa-masa pacaran. “Aku sama Cynthia punya hak buat berduaan, tapi ya tetap urusan anak tak mungkin diabaikan, “ ujar penyanyi berambut semi kribo itu. Menyinggung tentang perkembangan buah hati mereka bernama Aisyah

Dihinggapi Perasaan Bersalah

TRIBUN/ISMANTO

MESKI berusaha meluangkan waktu untuk berduaan bak remaja yang sedang pacaran, namun Cynthia Riza dan Giring Ganesha sebenarnya tetap kepikiran si buah hati yang ditinggal di rumah. Apalagi si kecil baru berumur lima bulan dan sedang butuh perhatian ekstra. “Kalau kami pergi, si kecil dijaga ibu dan suster di rumah. Sebenarnya sih, kadang kalau ditinggal, ada rasa bersalah, tapi aku sama Chintya juga punya

CMYK

hak buat berduaan, “ gumam Giring. Selain dikenal sebagai vokalis grup Nidji, Giring adalah putra dari Djumaryo Imam Muhni (alm.), seorang wartawan foto yang pernah bertugas di kantor berita Antara, harian Berita Yudha, dan majalah Asri. Giring menikahi Cynthia Riza dalam dua kali resepsi yakni 16 Juli 2010 dan 15 Oktober 2010. Tanggal 19 Januari 2011 pasangan ini dikarunai anak perempuan bernama Aisyah yang lahir di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta.(abs/*)

yang masih berumur lima bulan, Giring merasa makin lengkap hidupnya. Si kecil tumbuh makin lucu, menggemaskan. “Kami suka kumpulkumpul di tempat tidur, ngobrol-ngobrol, lucu sih. Rencananya kalau dia sudah ABG (remaja) kita mau ngintil (mengikuti) Aisyah. Soalnya kan dia cewek, jadi seram. Jangan terlalu baik. Ini kayak ibunya, sering disakiti cowok,” canda Giring.Seperti diketahui, Aisyah adalah anak pertama Giring hasil pernikahan dengan Cynthia. Sementara Cynthia sendiri sudah punya satu anak sebelum dinikahi Giring. Jadi mereka kini mengasuh dua anak.(tribunnews/*)


CMYK

20

Traveling

RABU 15 JUNI 2011

Pulau Rambut, Rumahnya Para Unggas

Menikmati aneka satwa jenis unggas sampai puas di habitat aslinya masih bisa kita temukan di sekitar Jakarta. Anda tidak percaya? Datanglah ke Pulau Rambut, salah satu gugusan pulau di Kabupaten Kepulauan Seribu di lepas pantai utara Jakarta. DI pulau ini kita bisa menemukan aneka satwa unggas yang hidup liar. Di sana setidaknya terdapat 22 jenis burung merandai (burung air) dan 39 jenis burung darat. Sebagian besar burung air atau burung laut tersebut adalah burung penetap yang menghuni Pulau Rambut sepanjang tahun. Burung-burung tersebut memiliki perilaku migrasi ke Pulau Jawa atau pulau lain di wilayah Kepulauan Seribu untuk mencari makan pada pagi hari dan kembali ke Pulau

Tips Jalan-jalan ke Pulau Rambut ■ Usahakan mengenakan baju yang mudah menyerap keringat, berbahan ringan, tidak panas di kulit, dan berlengan panjang. ■ Kenakan sepatu, jangan sandal, mengingat banyaknya binatang kecil seperti semut dan nyamuk maupun binatang berbahaya seperti ular. ■ Selama berada di sana hindari menggunakan parfum yang terlalu menyengat karena bisa memicu sikap agresif pada jenis binatang tertentu. ■ Selalu dengarkan arahan pemandu wisata selama berada di lingkungan pulau. Hindari berpisah dari rombongan mengingat masih banyak binatang seperti biawak yang kadang agresif dan sangat berbahaya, terlebih jika binatang tersebut menemukan pengunjung yang sedang datang bulan. Indera penciuman mereka yang kuat mudah mencium aroma amis. ■ Selama berada di pulau ini hindari merokok karena dilarang keras. Jangan membuang puntung rokok dan sambah sembarangan maupun membuat api unggun karena dikhawatirkan menimbulkan kebakaran. ■ Sebelum masuk, selalu berdoa terlebih dahulu demi menghindarkan Anda dari hal-hal yang tidak (isu) diinginkan.(isu)

KEHILANGAN

Rambut secara bergerombol terbang pada sore hari untuk beristirahat malam. Jenis-jenis burung laut yang menghuni pulau ini antara lain cangak merah (Ardea purpurea), cangak abu (Ardea cinerea), kuntul besar (Egretta alba), kuntul kecil (Egretta garzetta), kuntul karang (Egretta sacra), bluwok (Mycteria cinerea), roko-roko (Plegadis falcinellus) , pecuk ular (Anhinga melanogaster) , kuntul sedang (Egretta intermedia), dan kuntul kerbau (Bubulcus ibis). Menurut warga setempat, pemberian nama Pulau Rambut didasarkan akan sebuah cerita legenda yang telah lama hidup di kalangan warga setempat. Konon, ada bidadari yang turun dari khayangan lalu mandi. Dia melihat pulau yang tidak ditumbuhi sebatang pohon pun. Sedangkan di pulau tersebut dia melihat banyak sekali burung bangau. Sang bidadari kemudian mencukur (maaf) rambut kemaluannya dan dia sebarkan di atas pulau itu. Rambut-rambut itu berubah menjadi pohon bakau yang sampai sekarang menjadi tempat tinggal burungburung bangau penghuni pulau. Faktanya, pulau ini memang banyak ditumbuhi hutan bakau yang rimbun dengan terumbu karang yang sangat indah. Orang Belanda menyebut pulau ini dengan nama Nidelberg. Pulau Rambut telah ditetapkan sebagai taman suaka margasatwa oleh Menteri Kehutanan dan Perkebunan melalui Surat Keputusan Nomor : 275/Kpts-II/1999 tanggal 7 Mei 1999 dengan luas area 90 hektar, yang terdiri dari 45 hektar daratan dan 45 hektar wilayah perairan. Secara geografis kawasan Suaka Margasatwa Pulau Rambut terletak pada 106 derajat 41’14 - 106 derajat 41’46 Bujur Timur dan 5 derajat 56’47 - 5 derajat 56’57 Lintang Selatan, ke arah Barat Laut dari Pelabuhan Tanjung Priok. Secara administratif, Suaka Margasatwa Pulau Rambut termasuk ke dalam wilayah Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Kabupaten

Bth cepat 75org staff u/pss:Recept10, Sekret10, Adm20, Gudang15, Keu10, Umum5. Syrt: Pnddkan min SMU/K sdrjt, D1, D3, P/W, single, max 25Th,pglmn tdk diutmkn,tdk sdg kul/krj.Lmrn antar setiap hr krj dr pkul 10.00 s/d 15.30 WIB ke Jl.Imam Bonjol Gg.H.Mursyid I No.6(smpg CU dpn jln tol).Lmrn plg lmbt 30 Juni 2011

JASA

TRIBUN/IMAN SURYANTO

SELAMAT DATANG- Plang tulisan yang dipasang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ini menunjukkan bahwa kita sudah berada di Pulau Rambut.

Administratif Kepulauan Seribu. Saking banyaknya burung yang menghuni pulau ini membuat Pulau Rambut acap disebut sebagai surga burung. “Kawasan Pulau Rambut ini sudah menjadi cagar alam yang dilindungi undang-undang. Banyak burung yang singgah maupun bermigrasi setiap waktu di pulau ini. Ibaratnya, inilah pulau yang menjadi surganya para burung,” kata Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) DKI Jakarta Ir. Ahmad Saerozi saat bersama Tribun mengunjungi pulau ini awal bulan ini.(iman suryanto)

Menuju Pulau Rambut

Pelabuhan Rakyat Tanjung Pasir dengan tarif naik Rp 2000 per orang.

■ Naik bus menuju Terminal Kalideres, Jakarta Barat. Dari terminal ini naik angkutan kota jurusan Kotabumi, Tangerang, lalu turun di Pintu Air, dengan membayar Rp 2000 per orang. ■ Dari Pintu Air perjalanan dilanjutkan menuju Kampung Melayu, kecamatan terdekat sebelum ke Tanjung Pasir. Ada angkot besar yang memasang tarif Rp. 2000 untuk mengantar Anda menempuh perjalanan sekitar 10 km menuju Kampung Melayu. ■ Setiba di Kampung Melayu, Anda bisa langsung pindah angkot kecil sejenis minibus menuju

MOBIL

■ Masuk area pelabuhan, beberapa tukang perahu sudah akan mendatangi Anda menawarkan jasa menyeberang ke Pulau Untung Jawa dengan tarif hanya Rp 20.000 per orang. Biasanya ini tarif pas, tidak bisa ditawar. ■ Menuju Pulau Rambut sebaiknya mampir dulu ke Pulau Untung Jawa untuk singgah membeli perbekalan seperti makanan, minuman maupun obat anti nyamuk, mengingat di sana nyamuknya besarbesar dengan gigitan yang menyakitkan kulit.Dari Pulau Untung Jawa, menyeberang ke Pulau Rambut (isu) hanya butuh waktu 5 menit.(isu)

TA X I

00020520B

Wanita max.30th wrg bakmi nonmuslim 35rb/hr Jl.Agus Salim No.100/52 00020521B

K O TA P O N T I A N A K

Rmh mkn Mietiau Sapi 99 mbthkn kryw, wnt, jjr, ulet, min.SMP, dtg lgsg wwcr ke Jl.KHA.Dahlan No.97 (smpg lmp mrh pnjra) 00020527B

JASA ARSITEK Vena Arsitek mlyni desain&pkrjaan eksterior rmh,ruko,toko & interior (kitchen set,TVset, Bedset,dll).Hub:081345919770 00020525B

KURSUS Kuliah cepat dan singkat jalur khusus semua jurusan D3S1S2S3 resmi.Hub:BURHAN 081345036272/085654403191 Via Telpon 00020271B

KEPERLUAN SEPATU Dijual sepatu/sndal stok lma (grosir),brminat hub:082158333985 tdk mlyni sms 00020499B

MOBIL DIJUAL Avanza Th.04,wrn gold,full acesories.Hub: 08125700567 / 0561-7070707 00020338B

PENGUMUMAN LOWONGAN KERJA Dibutuhkan bagian masak memasak dan bagian bikin kue yang utama kue lapis,usia 17-25Th, Do & Mi, telp : 746767

Dcri krywti jg toko bs komptr min.SMA,bs khek/tiociu.Lmrn ke Jl.Husein Hamzah No.88 Telp.0561-7055070/0811569926 00020529B

PROPERTI KOST Terima kost wanita Jl.HRA.Rahman Gg.Bukit Seribu No.52,ada tempat tidur dan meja belajar.Hub : 738 125 00020299B

RUKO DIKONTRAKKAN Ruko Dsewakan,2 tingkat Jl.Yam Sabran No.47, smpng Gereja Hieronimus Tj.Hulu. Hub:081352519697,hrg 16Jt/thn,bs nego 00020491B

RUMAH DIJUAL Rmh Jl.Tekam (Tj Hulu) No.118,2Lt, cor,BTN, huk pggr Jl 90% jd 3KT,3KM, Kitchenset,hrg 700Jt,nego.Hb: 081345405888 TP 00020081B

Jual cepat rumah+tanah Jl.Perdamaian Komp.Ari Karya Indah I No.7 Kobar ujung L=9x45,hrg nego hub: 08125630719 00020420B

Jual cepat rumah jalan HUsein Hamzah Komp.Palestin 2 No. AA6 Pal Lima Hub: 085245582328 (TP)

00020280B

00020430B

Dicari Sales luar/dlm kota,bisa tiociu/ khek,mempunyai kendaraan sendiri.Hub: 085346450638

RUKO DIJUAL Dijual ruko ukuran 4x37M² ,harga nego,letak strategis.Jl.H.Rais A.Rahman No.8D dpn Hamtaro.Hubungi: 081257088000

00020344B

Dicr Waiter/ss,bs komputer,Bartender &Koki, pglmn.Lmrn tujukan Jl.Ayani 2 No.9-10B dpn Asuransi Bumiputra Hp.08195672383.Plg lmbt 3 hari stlh iklan trbit 00020418B

Dbthkan supir & helper gudang,surat lmrn lengkap kirim ke PD.Indoraga Jl.Gusti Hamzah No.45B (smpg Gg.Nur IV) Ptk 00020425B

Dicari bagian untuk menjahit gorden Hubungi Telp.732415 00020442B

Dcri:sales langganan,penjaga stand wnta & pengengkol gerobak susu sapi murni.Hub : 0812 5668 7611 / 0813 8896 3932

00020394B

TANAH DIJUAL TANAH SERDAM 20X57M (TEPI JALAN) SEBELAH KIRI 900M DARI SPBU/HOTEL, HOOK, BISA 4RUKO (500JT). HUB:085393 555057 00020490B

(1) Jl.Sudiharjo (Suwignyo),L 688M²,SHM (2) Jl.Ayani 2,Parit H.Muksin, L 688M ,SHM. HUB: 08115702207 TP 00020492B

00020448B

Dcr: Agen susu sapi segar dlm kemasan utk area Ptk,pny tempt usaha/operasional & armada penjualan,margin menarik Hub: 081388963932/081256687611 00020480B

Dis krts bth staff adm,wnt,19s/d25Th,min tmtn SMA,pny mtr,bisa khek/tiociu.Lmrn ke Jl.Tanpur Gg.Meliau No.23E PTK (Gg.Meliau sblm Jl.Siam)

KURSUS

00020489B

K E S E H ATA N

British 5 mncri Guru part time/tetap,menarik, ramah, kreatif, min.D3, brpglmn, lmr ke: Jl.Chairil Anwar No.84/0561768830 00020494B

Dibutuhkan supir peng min.2th menyetir mbl sedan,bisa matic,SIM A&C,diutamakan punya srt referensi kerja.Lmr lkp ke Auto Pro Jl.A Yani 2 Komp.Adi Jaya No.11 - 12 Ptk 00020496B

Dcri krywti u/jg tko,bwa lmrn ke Jl.Gajah mada No.55 Hub:082158333985 tdk sms 00020498B

Dicari satpam,supir,kepala pabrik,kepala produksi,kepala cabang,staff.Kirim lamaran langsung ke Topqua BLKI Jl.AR.Saleh No.1 Ptk 00020501B

Dicari karyawati salon,berpengalaman,gaji 850-1Jt.Hub: 0878 1814 9599 00020515B

CMYK


CMYK

eauty B

RABU RABU 15 2011 15 JUNI JUNI 2010

21

Kebiasaan Buruk Pemicu Jerawat Menyantap makanan berlemak tinggi sering dituding sebagai pemicu utama munculnya jerawat. Padahal bukan itu saja. Ada beberapa kebiasaan buruk yang ikut memicu jerawat. Apa saja? ORANG bilang, jerawat adalah penyakitnya anak remaja. Tetapi setelah usia sudah memasuki 25 - 30 tahun begini, kok jerawat masih saja muncul? Bahkan, kondisinya lebih parah ketimbang waktu remaja, dan bisa muncul di punggung, leher, pundak, bahkan tempat-tempat lain yang tak terlihat. Menurut statistik, satu dari lima orang dewasa usia 25 - 44 tahun mengalami problem jerawat. Masalah kulit ini tidak disebabkan oleh satu faktor saja, sehingga memang agak sulit untuk mengenyahkannya. Tetapi bagaimana Anda memperlakukan kulit, sedikit banyak berperan dalam munculnya jerawat di wajah. Tak percaya? Coba lihat bukti-bukti kebiasaan buruk berikut ini: ■ Memakai make-up saat berolahraga Kesalahan terbesar yang dilakukan rata-rata perempuan adalah, baru membersihkan wajah setelah berolahraga. Justru, sebelum berolahraga wajah sudah harus dalam keadaan bersih agar ketika keringat mengucur, debu atau sisa make-up tidak menempel pada wajah. Produk-produk perawatan kulit dan rambut, seperti hair conditioner, gel, shaving cream (untuk pria), moisturizer, sunscreen, dan produk-produk lain yang mengandung minyak, dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan timbulnya jerawat. Ganti produk-produk ini dengan bahan yang tidak akan menyumbat pori; biasanya pada label kemasan ditulis oilfree dan/atau noncomedogenic. Namun meskipun menggunakan produk yang tidak mengandung minyak, Anda tetap harus membersihkan wajah sebelum berolahraga. Pertimbangkan juga apakah produkproduk tersebut memang Anda butuhkan. Soalnya, produk-produk yang disebut “dermatologist tested” (telah diuji oleh pakar dermatologi) pun bisa menyebabkan jerawat pada sebagian orang.

■ Sering meraba-raba pipi atau dagu Mungkin Anda tak sadar melakukannya, namun kerap mengusap keringat di wajah dengan tangan atau menggosok hidung bisa mendorong tumbuhnya bakteri dan menyebabkan infeksi. Biasakan juga untuk tidak memegang-megang jerawat yang mulai tumbuh. Memencet jerawat bisa membuat bakteri pada jerawat masuk semakin dalam ke kulit, sehingga menimbulkan peradangan dan bekas luka permanen. ■ Tidak rajin membasuh muka Segera basuh wajah setelah Anda berolahraga ataupun melakukan aktivitas lain yang membuat Anda berkeringat. Aktivitas fisik memanaskan tubuh, menyebabkan keringat bercampur dengan minyak di permukaan kulit. Kedua hal ini bisa menyumbat pori-pori. Jika Anda tidak bisa mencuci muka, keringkan wajah dan tubuh Anda dengan handuk, lalu segera berganti pakaian. Berlama-lama mengenakan pakaian yang basah karena keringat, apalagi yang ketat, juga membuat dada, punggung, dan bagian lain dari tubuh Anda ditumbuhi jerawat. Bila Anda sering mengenakan ikat kepala, topi, atau helm, yang terpasang kuat di kepala, rajin-rajinlah mencuci talinya untuk mengurangi bakteri. ■ Terlalu sering mencuci wajah dengan sabun yang keras Jerawat tidak disebabkan oleh kotoran. Karena itu, tak ada gunanya seringsering mencuci muka dengan sabun atau scrub yang mengandung bahan yang tajam seperti alkohol. Kondisi wajah Anda bahkan bisa makin parah karena memaksa produksi minyak berlebih. Ubah kebiasaan Anda dengan membasuh muka dari rahang ke arah garis rambut dengan sabun yang lembut dan air hangat, sekali atau dua kali sehari. (RealAge/kompasfemale)

Orangtua Jerawatan, Anaknya Tak Jauh Beda KONDISI kulit manusia berubah-ubah sesuai dengan bertambahnya usia. Semakin bertambah usia maka kulit kita kehilangan elastisitasnya, dan kehilangan kandungan air yang seharusnya dapat menjaga kelembapan kulit. Usia 17-30 tahun adalah usia yang paling rentan terserang jerawat. Ada tiga penyebab, yakni adanya peningkatan kadar minyak di kulit, sumbatan pada saluran minyak di kulit, dan infeksi bakteri di kulit. Untuk membasmi jerawat Anda harus tahu terlebih dahulu apa tipe jerawat Anda, agar tidak salah mengobatinya. Berikut penjelasan ahli kosmetik dr Ariska F Andini. Ada banyak hal yang menjadi penyebab jerawat, yaitu: 1. Hormon androgen, yang salah satunya mengatur kadar minyak di kulit. 2. Faktor keturunan, yang tergolong cukup besar persentasenya, yaitu sebanyak 60 persen. 3. Kebersihan kulit, karena malas mencuci muka setelah menggunakan kosmetik seharian. 4. Salah kosmetik, misalnya menggunakan kosmetik yang tidak sesuai dengan pH (tingkat keasaman) kulit. 5. Mengonsumsi makanan berlemak seperti susu full cream dan keju.

6. Makan makanan yang merangsang atau pedas. Bakteri atau kuman penyebab jerawat bisa berkembang biak lebih cepat di udara yang kering dan panas. Makanan yang pedas meningkatkan suhu tubuh. Jadi segera dinginkan tubuh setelah makan pedas. 7. Stres atau kurang istirahat. Karena ada banyak faktor penyebab jerawat, untuk mengatasi atau menyembuhkan jerawat juga harus disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Namun pada dasarnya inilah yang perlu Anda lakukan jika jerawat Anda termasuk jenis yang meradang, gunakan sabun dengan pH yang balance dengan kulit (pH 7),

menggunakan sabun sulfur yang membunuh kuman atau bakteri, scrubbing dua kali seminggu, memakai krim jerawat, serta menjaga kebersihan muka terutama setelah beraktivitas dan menggunakan make up tebal. Noda hitam bekas jerawat biasanya bisa hilang dengan sendirinya. Anda bisa mempercepat pembersihannya dengan menggunakan krim pemutih. Lubang atau bopeng akibat jerawat bisa dikurangi dengan menggunakan alat yang bernama mesotherapy, dermabrasi, dan electrocauter. Untuk itu Anda membutuhkan om pasf ebantuan dokter. (k (kom ompasf pasfemale)

FOTO-FOTO:ISTIMEWA

Jangan Dipencet-pencet, Berisiko Iritasi APA saja tindakan penegahan supaya si bentol merah jerawat itu enggak datang “menghiasi” wajah Anda lagi? Pada prinsipnya, jauhkan jarijari Anda dari wajah. Hindari menyentuh wajah atau memangku wajah dengan tangan. Tak hanya Anda akan menyebarkan bakteri yang ada di jari dan tangan, Anda pun akan menambah parah peradangan jerawat yang mulai terbentuk. Jangan pernah mencoba mencongkel atau memecahkan jerawat dengan jari-jari Anda, karena akan menyebabkan infeksi serta luka. Anda mungkin berpikir wajah sudah bersih, kok, tidak keluar ke manamana ini, atau, berpikir bahwa karena belum ada jerawat yang hinggap, tak masalah untuk melewatkan waktu membersihkan wajah. Padahal, membersihkan wajah adalah hal yang penting untuk menghilangkan kotor, sel kulit mati, dan minyak berlebih yang tak terlihat tetapi menumpuk di bagian atas kulit. Gunakan air hangat suam-suam kuku (bukan air panas), dan gunakan sabun pembersih wajah yang ringan. Penggunaan sabun untuk tubuh bisa menyebabkan iritasi dan radang pada kulit. Hindari pula upaya untuk mengeksfoliasi kulit wajah menggunakan lap handuk, sarung tangan eksfoliator, atau pun loofah. Gunakan hanya kain yang sangat lembut. Selalu bilas bersih, kemudian keringkan wajah Anda dengan handuk bersih. Kebanyakan produk oles (topikal) untuk jerawat mengandung bahan yang mengeringkan kulit, jadi gunakan

CMYK

selalu pelembap yang meminimalisir kekeringan dan pengelupasan kulit. Pelembap yang berbahan dasar gel biasanya lebih baik untuk kulit berminyak. Atau jika kulit anda kering, gunakan pelembap dari bahan krem atau lotion. Sementara untuk kulit kombinasi, bisa gunakan krem atau lotion di bagian wajah yang kulitnya kering, dan gel pada bagian yang berminyak. Selalu bersihkan wajah dengan air sebelum menggunakan pelembap. Coba atasi jerawat dengan obat otc (over the

counter) yang dijual bebas, biasanya sudah melewati berbagai proses pengujian dan aman untuk digunakan. Obat oles untuk jerawat, umumnya mengandung bahan benzoyl peroxide, yang sifatnya mengeringkan, atau salicylic acid, agen untuk mengangkat kulit dan melumpuhkan bakteri. Untuk penggunaan pertama, oleskan dalam jumlah kecil. Kemudian tambahkan atau kurangi jumlah serta frekuensi pengaplikasian, disesuaikan dengan kondisi kulit. (WebMD/ kps)


CMYK

22

RABU 15 JUNI 2011

Dituding Mangkir Kontrak dan Wanprestasi

Afgan Dipolisikan Labelnya Sendiri

A

FGAN Syahreza dipolisikan oleh labelnya sendiri yang selama ini telah membesarkan namanya, WannaB Production. Afghan dituding telah melakukan wanprestasi terkait dengan kontrak yang dibuat antara dirinya dengan pihak label. Afgan pun dilaporkan ke Mapolres Jakarta Selatan, Selasa (14/ 6). Dalam laporannya ke polisi, WannaB Production melaporkan Afgan untuk dua kasus sekaligus yang seluruhnya merupakan kasus perdata. Yakni, melakukan wanprestasi atas pelanggaran kontrak dan tidak memenuhi opsi yang telah disepakati Afgan

Syahreza dan label WannaB. Hulman Panjaitan SH, Kuasa hukum WannaB, mengatakan, Afgan telah wanprestasi kepada pihak WannaB dan melakukan perbuatan tidak menyenangkan terhadap perusahaan label tersebut. Empat tahun lalu, di tahun 2007 Afgan Syahreza sebagai penyanyi pendatang baru yang belum punya nama diikat kontrak oleh Wanna B Production. Sejumlah karya lagu hits Afgan pun lahir lewat label ini. Nama Afgan perlahan dikenal dan jadi tenar seperti sekarang. Namun kini WannaB merasa Afgan mulai mangkir dari kontrak yang sudah disepakati antara kedua pihak. WannaB mencium indikasi Afgan hendak berpindah label rekaman. “Kalau memang Afgan ingin beralih ke produser lain, harus bicara denganWanna B Production dulu karena ketentuan itu ada di dalam perjanjian tahun 2007,” ujar Hulman Panjaitan SH. Hulman beralasan, kliennya sebenarnya sudah berusaha melakukan pendekatan kepada pengacara yang ditunjuk manajemen Afgan untuk menyelesaikan konflik tersebut. Namun tak membuahkan hasil karena terdapat perbedaan kesepakatan. Masih menurut Hulman, Wanna B Production kemudian memilih mengalah dengan WannaB Production memutuskan mengakhiri perjanjian hak opsi (hak eksklusif terhadap Afgan) pada 18 April 2011. Syaratnya, Afgan harus bersedia membuat album The Best of Afgan berisikan 10 lagu dengan dua lagu baru di dalamnya. Kesepakatan itu

Afgan Syahreza KOMPAS IMAGES/BANAR FIL ARDHI

CMYK

menyebutkan, persiapan aransemen musik untuk album The Best of Afgan sudah dilakukan oleh WannaB. Tapi terbengkalai oleh sikap Afgan. Togar tegas-tegas menyebut Afhan sebagai si Malin Kundang. Malin Kundang adalah tokoh dalam kisah legenda klasik yang merepresentasikan orang yang tak tahu diri dan tak bisa berterima kasih atas kebaikan yang diberikan orang lain. Togar menjelaskan, pelantun lagu Sadis tersebut pernah mengucapkan terima kasih kepada Trinity Optima, perusahaan label Afgan yang baru untuk lagu Terima Kasih Cinta saat Afgan menghadiri acara penganugerahan SCTV Music Awards. Padahal, lagu Terima Kasih Cintau merupakan lagu yang diproduseri label WannaB, bukan Trinity Optima. Perbuatan Afgan yang seperti itu yang dituding telah menyakiti label WannaB. “Dia menyakiti Wanna B di SCTV AwardS. Dia bilang ‘terimakasih untuk Trinity Optima’. Dia malin kundang sekali,” tuding Togar Manahan Nero. Hulman menambahkan, atas perbuatan wanprestasi dan tidak memenuhi opsi kontrak, Afgan akan dijerat dengan dua pasal. Benarkah semua klaim Hulman TRIBUN/ISMANTO Panjaitan SH? Widi, manajer Afgan tegas-tegas membantahnya. of Afgan dalam jangka waktu satu Menurut Widi, tidak ada kontrak bulan. Tapi sampai sekarang, lagu hutam di atas putih yang dilanggar itu belum juga diselesaikan,” beber Afgan terhadap label WannaB. Hulman. Menurutnya selama ini apa yang Akibatnya, WannaB Production dilakukan penyany kelahiran 27 Mei rugi besar. “WannaB sudah keluarkan 1989 tersebut masih mengikuti dana besar sampai miliaran rupiah koridor kontrak yang berlaku. termasuk promo yang sejak awal “Setahu saya Afgan belum pernah dilakukan,” ungkap Hulman. melakukan kesalahan,” ungkap Pengacara WannaB Production Widi, kemarin. Sejak 2007 bersama lainnya, Togar Manahan Nero SH WannaB, Afgan sejauh ini telah yang ditemui di Mapolres Metro menghasilkan 2 album. (jar/fin) Jakarta Selatan usai melapor kemarin sudah ditandatangani Afgan. Namun, belakangan Afgan mengingkari isi kesepakatan tersebut. “Afgan diminta membuat dua lagu baru yang akan dimasukkan ke dalam album The Best


CMYK

sport hot news

RABU 15 JUNI 2011

Siapkan Bendera Putih Pekan Krusial untuk Ferrari

AP PHOTO

GEBER MOBIL- Dengan jarak terpaut 92 poin dari Sebastian Vettel yang jadi pemimpin klasemen sementara, harapan Fernando Alonso meraih gelar juara musim ini semakin tipis. Tampak aksinya saat menggeber mobil di GP Kanada akhir pekan lalu.

HASIL buruk di grand prix Kanada, menjerambabkan Ferrari dalam periode genting. Ibaratnya, mereka sedang berada di ujung tanduk. Team principal Ferrari, Stefano Domenicali pun menyebut saat sekarang ini sebagai momen krusial bagi tim ‘Kuda Jingkrak’ dalam persaingan F1 musim ini. Dua seri berikutnya yaitu di GP F1 Eropa dan GP Inggris akan menjadi pertaruhan. Jika kembali gagal di dua seri ini maka Ferrari akan segera mengibarkkan bendera putih. Meski sudah pernah bisa menunjukkan performa yang impresif saat uji coba, Ferrari masih belum sanggup untuk membuktikan daya saingnya sepanjang awal musim F1 2011 ini. Beberapa kali Ferrari bisa menunjukkan performa yang menjanjikan sebelum race. Namun setelah race,

CMYK

hasil yang mereka raih selalu mengecewakan. Harapan Ferrari sempat melambung setelah Fernando Alonso merebut posisi finis kedua saat race grand prix Monaco. Tim “Kuda Jingkrak” kemudian dibuai mimpi kemenangan pada race selanjutnya di Montral, Kanada. Apalagi pada saat free practise dan kualifikasi, Alonso sempat menunjukkan kecepatan di atas rata-rata peserta lain. Tapi saat race, Alonso gagal finis. Akibatnya di klasemen sementara pembalap, ia jadi tertinggal jauh dengan selisih 92 poin dari pemimpin klasemen, Sebastian Vettel dari Red Bull. Dengan posisi seperti itu, diakuit oleh Dominecalli, Ferrari mungkin harus segera mengubur impian jadi juara pada musim ini. Dan segera fokus mengalihkan seluruh perhatian dan konsentrasi

pada persaingan Formula satu musim 2012 mendatang. “Ferrari saat ini berada pada momen krusial. Di race berikutnya hingga grand prix Inggris akan menjadi saat yang menentukan apakah Ferrari akan terus berusaha mengejar gelar juara dunia musim ini, atau memutuskan untuk fokus saja pada persaingan musim depan,” ujar Domenicalli. Sang bos mengatakan, jarak antara Ferrari dengan Red Bull sudah terlalu jauh dan akan sulit untuk didekati pada tahun ini. Red Bull dan Vettel berhasil memperlihatkan performa yang dominan pada musim ini. “Saya ini manusia biasa, bukan mahluk dari bulan. Diakui, Red Bull memang lawan yang sangat berat. F1 saat ini sudah mengalami perubahan yang sangat dramatis. Sebelumnya, tim

23

yang terbesar biasanya melakukan usahanya hampir tak ada batas. Tak ada pembatasan untuk melakukan uji coba. Untuk tim seperti Ferrari, sangat sulit bekerja dengan kondisi yang baru seperti ini,” katanya. Tetapi, di sisi lain, mereka bisa melihat apa yang telah dibuat oleh Red Bull. “Mereka ternyata bisa membuat mobil dengan performa yang luar biasa. Dalam kemenangan mereka, faktor mobilnya lebih besar daripada faktor pembalapnya. Berbeda dengan pada saat kita unggul, Michael Schumacher yang lebih ditonjolkan daripada Ferrari-nya. Tapi sekarang, mobil Red Bull-nya daripada Sebastian Vettel,” katanya. Hingga tujuh seri, dua pembalap Ferrari hanya bisa menempati peringkat lima dan enam. Alonso baru memiliki poin 69 sedangkan Massa baru 32.(Tribunnews/mba)


CMYK

24

RABU RABU 15 2011 15 JUNI JUNI 2010

Histerisnya Kekasih Murray ANDY Murray tampil tenang untuk mengalahkan petenis Prancis JoWilfred Tsonga dan menjuarai Turnamen Aegon Championship di London, kemarin. Justru, yang tampil histeris dan sedikit lepas kontrol adalah sang kekasih, Kim Sears yang menonton langsung di tribun kehormatan. Kim tampak sangat larut dalam permainan petenis Skotlandia berusia 24 tahun tersebut. Tampil casual dengan T-shirt warna putih, celana jeans, dan rambut pirang yang dibiarkan tergerai, ia kentara sangat menikmati partai final turnamen klasik yang digelar sejak 1914 itu. Sepanjang pertandingan, Kim nyaris tak pernah duduk manis, dan terus berdiri. Ia tertawa, bersorak, merengut, dan akhirnya menangis bahagia setelah Murray menyelesaikan final menegangkan selama 2,5 jam melawan petenis Prancis tersebut. Perempuan 23 tahun yang baru lulus dari fakultas Sastra Inggris ini baru kali pertama menonton langsung sang kekasih di ajang Queen’s Club. Sebelumnya, di babak-babak awal, Kim memutuskan hanya menonton via televisi di rumah bersama teman-temannya. Ini terjadi atas permintaan Murray yang mengaku ingin sepenuhnya fokus pada pertandingan. Petenis nomor satu Inggris ini memang mengubah filosofinya jelang pertandingan. Jika dulu ia mengklaim selalu bercinta

ISTIMEWA

EKSPRESIF- Aneka ekspresi Kim Sears saat menonton Andy Murray di partai final Aegon Championship melawan petenis Prancis, Jo-Wilfred Tsonga. Murray mengakhiri perlawanan keras Tsonga dengan skor 3-6 7-6 6-4. sebelum bertanding, kini petenis berambut keriting ini memilih puasa bercinta sebelum berlaga. Lebih ekstrem lagi, ia pun tak ingin Kim ada di tribun. “Andy sepertinya benar-benar ingin mencurahkan konsentrasi untuk mempertahankan gelar juara, dan tak ingin melihat Kim di pinggir lapangan,” ujar seorang sumber dikutip dari Daily Mail. “Ia mungkin merasa, kekasihnya terlalu cantik untuk tak dipandang saat bermain hingga akhirnya meminta Kim untuk tinggal di rumah saja,” tutur sumber tersebut. Perkecualian terjadi pada babak final. Kim Sears sepertinya sudah tak tahan lagi hanya menonton aksi Murray dari kejauhan. Ia pun meminta diizinkan menonton langsung, yang untungnya diperbolehkan oleh sang kekasih. “Hari yang dinantikan tiba. Menonton langsung final Murray di dalam arena. Rasanya seperti sudah bertahun-tahun tak pernah menonton final langsung di arena. Menegangkan, tapi pasti mengasyikkan,” tulis Kim di akun twitternya.

Nyatanya memang, Kim Sears pun bak seorang anak yang mendapatkan mainan terbarunya. Ia terlihat begitu ekspresif saat menonton, demikian juga calon mertuanya, Judy yang duduk di sampingnya. Partai final itu sendiri berlangsung menegangkan. Para calon penonton sudah meluberi jalanan di area London Barat sejak pukul 14.00 waktu setempat. Mereka ingin memastikan mendapatkan tiket untuk partai final yang sempat tertunda karena hujan itu. Antusiasme warga Inggris memang sedang melonjak. Mereka berharap, sang jagoan, Murray, bisa mempertahankan gelar juara Aegon yang berhadiah 68 ribu pound tersebut. Harapan itu terkabul.Dengan penampilan yang luar biasa, Murray mengakhiri perlawanan keras Tsonga dengan skor 3-6 7-6 6-4. Ribuan penonton di dalam arena pun langsung bersorak dan memberikan standing ovation untuk sang pahlawan. Usai berjingkrak kegirangan, Kim

Sears pun langsung turun ke lapangan, dan memeluk Murray yang masih basah oleh keringat. Mereka pun sempat berciuman yang langsung disambut tepuk-tangan dan siulan dari para penonton. Bagi Murray, gelar juara ini memang sangat berarti. Setelah memenangkan gelar serupa pada 2009, ia menjadi petenis tuan rumah pertama yang meraih gelar juara dua kali sejak 1914, dan membuatnya setara dengan petenis legendaris, Ivan Lendl serta Pete Sampras sebagai juara dua kali. “Saya akan ke Wimbledon dengan penuh kepercayaan diri sekarang,” ujar petenis yang telah mengoleksi 17 kali gelar juara ATP ini. “ Rasanya sekarang saya bisa mengalahkan siapa pun,” ujarnya lagi. Satu hal, sepertinya di ajang Wimbledon yang digelar pekan depan, Murray pun akan memberlakukan formula serupa: melarang Kim Sears menonton langsung di laga-laga awal, dan baru memberi izin datang ke arena jika dirinya masuk ke partai final. Kita lihat saja. (Tribunnews/den)

Lagu Pernikahan Drogba: Jupa Remix STRIKER Chelsea, Didier Drogba menggelar pernikahan keduanya dengan Lala Diakite di Monaco, Prancis, akhir pekan lalu. Yang unik, ia sengaja mengundang penyanyi J Martin dari Nigeria, dan pemusik Kongo, Fally Ipupa untuk menyanyikan lagu favoritnya, Jupa Remix sebagai lagu pernikahan. “Drogba sangat suka lagu itu, dan menyangka lagu itu dinyanyikan oleh Fally Ipupa.

Namun, saat manajer Drogba meminta Fally datang dan membawakan lagu itu, ternyata ia bukan kreator versi remix. Tapi, Drog tetap memintanya datang, termasuk J Martin yang menciptakan versi remix,” ujar seorang sumber dikutip dari Daily Mail, kemarin. Drogba dan Lala sudah lama tinggal bersama. Mereka saling mengenal sejak pemain asal Pantai

Gading tersebut masih merintis karier di Prancis. Mereka kini memiliki tiga anak; Isaac, Joel, dan Freddy Drogba. Pernikahan kedua digelar meriah. Tak tanggung-tanggung, pemilik Chelsea, Roman Abramovich yang memprakarsai acara ini. Sebanyak 500 undangan sudah disebar untuk menghadiri pesta yang berlangsung selama dua hari tersebut. Dari daftar undangan, sejumlah

CMYK

selebritas hadir, termasuk striker Inter Milan dan Timnas Kamerun, Samuel Eto’o, penyanyi asal Senegal, Youssour N’Dour, penyanyi R&B asal Amerika Serikat, Akon, serta sejumlah pemain NBA. Pernikahan itu digelardi Marie de Monaco yang dilanjutkan pesta di Monte-Carlo Bay, sebuah hotel yang sangat terkenal di daerah kawasan wisata tersebut. (Tribunnews)

PERNIKAHAN MEWAH- Didier Drogba bersama istrinya, Lala Diakite menuruni tangga usai upacara perkawinan kedua di Monaco, Prancis akhir pekan lalu


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.