1 minute read
Meubel Gunung Tambal
1. Nama UMKM : Meubel Gunung Tambal
2. Nama Pemilik : Pak Jumiran
Advertisement
3. Lokasi : RT 21 / RW 03 Kelurahan Alastuwo
4. E-Commerce : -
5. Nomor : 083845000867
6. Produk : Spring Bed, Kasur, Kursi, dan lainya sesuai pesanan
7. Harga : menyesuaikan pesanan
Meubel Gunung Tambal adalah usaha kecil yang melakukan produksi mebel rumah seperti kursi, Spring Bed, Kasur dan lain-lain. Jumlah dan jenis produksinya mengikuti permintaan dari customer (make to order). Pak Jumiran telah memprakarsai dan terus mempertahankan usaha Meubel Gunung Tambal selama kurang lebih 20 tahun lamanya, awal mula Pak Jumiran mendirikan usaha meubel adalah dengan latar belakang orang tua yang memiliki usaha meubel kemudian seiring waktu Pak Jumiran mendirikan usaha sendiri yang kemudian berkembang hingga saat ini. Di lingkungan sekitar Meubel Gunung Tamval juga dikenal dengan sebutan Meubel Bagong, yang mana Bagong sendiri merupakan nama samaran Pak Jumiran.
Ilmu yang terus digunakan oleh Pak Jumiran berasal dari pengalaman bekerjanya. Home industry Meubel Gunung Tambal terletak di Dusun Prangkampak Dali Kelurahan Alastuwo dengan pemasaran produk yang dilakukan di dalam desa dengan cara word of mouth.
Bahan baku produksinya bervarisasi sesuai permintaan. Dalam proses pengerjaan meubel Pak jumiran dibantu oleh beberapa karyawan.
Kendala yang dirasakan oleh Pak Jumiran adalah mengenai modal usaha, dikarenakan modal yang minim sehingga apabila ada pembeli atau pemesan yang menggunakan sistem dp terlebih dahulu akan sedikit berdampak pada perputaran uang usaha meubel.