07 september hal 20

Page 1

INSPIRASI SUMSEL BERITAPAGI

KAMIS, 7 SEPTEMBER 2017

HALAMAN

20

Karena Pengalaman, Alex Noerdin Ditunjuk Mewakili Seluruh Gubernur Sumbagsel K

ELUARGA besar Badan Koordinasi Masyarakat Sumbagsel (BKMS) menggelar Halal Bi Halal 1438 H di Gedung Nusantara IV DPR/ MPR RI, Minggu (30/7). Halal bi halal ini diselenggarakan demi terjalinnya persatuan dan kesatuan serta kebhinnekaan Bangsa Indonesia ter-

khusus Sumatera Bagian Selatan. Halal Bi Halal ini dihadiri langsung Ketua MPR RI Dr (HC) Zulkifli Hasan SE MM, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Ir H Aburizal Bakrie, Ketua BKMS Prof Dr Jimly Assiddqie SH, Wakil Ketua Komnas HAM RI Dr Ansori Sinungan SH LL M, Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H

Alex Noerdin, Gubernur Jambi H Zumi Zola Zulkifli STP MA, Gubernur Bangka Belitung H Erzaldi Rosman SE MM, Sekda Provinsi Lampung Ir Sutono. Pada acara hari ini Gubernur Sumsel H Alex Noerdin di tunjuk langsung menjadi perwakilan Lima Provinsi di Sumbagsel untuk menyampaikan sambutan. H Alex Noerdin

ditunjuk karena pengalamannya menjadi Gubernur dua periode. Pada sambutannya H Alex Noerdin menyampaikan seluruh masyarakat Sumbagsel yang di jakarta harus bangga kepada Sumsel. Sumsel saat ini sudah maju begitu pesat. Saat ini Sumsel telah membangung LRT dan infrakstruktur lainnya dalam

menyambut Asian Games 2018. Palembang sudah sangat siap menyambut Asian Games 2018. “Jakarta belum melakukan Test Event, tapi Palembang sepuluh hari lalu sudah melaksanakan test event Asian Triathlon Championship di jakabaring Palembang,” kata Alex. Halal bi Halal ini pun

diselenggarakan untuk terus manjaga kerukunan seluruh masyarakat Sumbagsel. Halal bi halal ini pun di tutup dengan penyerahan penghargaan Gubernur Sumsel Alex Noerdin serta Gubernur Provinsi Sumbagsel lainnya atas keberhasilan membangun daerahnya masing-masing.adv

KO M E N TA R

Sangat Wajar Abadi B Darmo, SH, Advokat/Pengacara MENURUT saya sangat wajar kalau Pak Alex Noedin Bukan hanya peduli terhdp Olahraga, tetapi juga Pak Alek memajukan olahraga di Indonesia umumnya dan khususnya di Sumsel, mempromosikan Indonesia di dunia Internasional khususnya di Asia melalui even Internasional yang diadakan di Palembang Sumsel, sarana prasarana olahraga bertaraf Internartional.

HUMAS PEMPROV

Rakernas 2017 Bersama Presiden, Kelola Hutan Untuk Kemaslahatan Rakyat Sumsel PRESIDEN RI Joko Widodo menghadiri puncak peringatan hari lingkungan hidup 2017, sekaligus membuka rapat kerja nasional (rakernas) tahun 2017, Pekan Nasional Perubahan Iklim (PNPI) dan Kemah Generasi Lingkungan untuk Konversi, yang akan berlangsung 2-4 Agustus 2017di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Senayan Jakarta, Rabu (2/8). Beberapa kepala daerah tampak hadir dalam kegiatan ini, termasuk Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, hadir untuk mendapatkan arahan langsung dari Presiden Joko Widodo tentang perspektif

pembangunan ekonomi dan lingkungan melalui konsep ekonomi berkeadilan dan berkelanjutan. Arahan Presiden Joko Widodo ini disampaikan langsung di hadapan ratusan hadirin yang terdiri dari unsur kementerian/lembaga, pemerintah daerah, lembaga penelitian, aktivis lingkungan hidup dan kehutanan, tokoh masyarakat, serta sektor swasta. Dalam Rakernas Hari Lingkungan Hidup 2017, Presiden Jokowi juga berpesan agar pengelolaan hutan dilakukan dengan berbagai terobosan demi kemaslahatan rakyat Sumsel. “Jangan pernah kita berpikir

monoton, sehingga dalam sekian tahun ini pengelolaan hutan kita ada pada posisi yang monoton, tidak ada terobosan dan tidak ada pembaharuan,” tegas Jokowi. Sementara, pada rangkaian puncak peringatan hari lingkungan hidup, Presiden Joko widodo didampingi para menteri dan kepala daerah yang hadir melakukan penanaman pohon di Arboretum Lukito Aryadi secara simbolik dalam rangka pencanangan Landmark Hutan Indonesia. Kegiatan ini juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada perorangan, kelompok, kepala daerah dan sekolah yang telah berpartisipasi

dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan. Penghargaan tersebut yakni, terdiri dari 10 Kalpataru, 16 Adipura Kencana, 116 Adipura, 24 Adiwiyata dan 9 Nirwasita Tantra untuk tiga gubernur, tiga bupati dan empat wali kota. Tema Hari Lingkungan Hidup 2017 yakni “Connecting People to Nature”. Melalui tema ini, pemerintah ingin meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya isu lingkungan dan mendorong keterlibatan masyarakat dalam perlindungan dan sebagai ruang intropeksi tentang kondisi lingkungan yang telah dicapai selama setahun terakhir.adv

Peduli Olahraga Herlin Koisasi, Jurnalis GUBERNUR Sumsel H Alex Noerdin sangat peduli dengan perkembangan olahraga mungkin pak alex ini lebih cocok lagi di beri gelar sebagai tokoh olahraga nasional karena banyak sekali prestasi dan gebrakannya di dunia olahraga yang pertama Sea Games dan yang akan Asia Games akan di gelar Sumatera Selatan.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.