Kamis, 14 Juni 2018

Page 1

KAMIS 14 JUNI 2018

Hotline: 0711-372323

Nomor 4476 Tahun Ke-14 Terbit 20 Halaman

beritapagi.co.id twitter.com/hu_beritapagi

Eceran Rp3.000 Langganan Rp85.000

Untuk Kemajuan Masyarakat Sumsel

Luar Kota Tambah Ongkos Kirim

facebook.com/beritapagi.co.id

Speedboat Karam, 3 Orang Tewas Speedboat Albert karam pasca diterjang ombak ganas di perairan Sungai Kong, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Rabu (13/6) siang. Akibatnya, tiga orang tewas tenggelam.

IST

KARAM–Speedboat Albert membawa 27 penumpang beserta tiga anak buah kapal karam pasca diterjang ombak ganas di perairan Sungai Kong, OKI, Rabu (13/6) siang.

Momentum Tuan Rumah

JADWAL IMSAK & SHALAT UNTUK PALEMBANG DAN SEKITARNYA DZUHUR ASHAR MAGHRIB

12:04

15:27

18:02

ISYA

19:17

(15/6) – IMSAK: 04.31|SUBUH: 04.41 SUMBER: SIHAT.KEMENAG.GO.ID

Moskow, BP Piala Dunia 2018 akan dibuka dengan mengetengahkan pertandingan tuan rumah Rusia menghadapi wakil Asia, Arab Saudi. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Luzhniki, Moskwa, Kamis (14/6) malam pukul 22.00 WIB. Tuan rumah tentu berambisi mengamankan tiga angka perdana di pertandingan pembuka Grup A ini. Namun, jelang bergulirnya Piala Dunia, Rusia terpukul dengan merosotnya posisi mereka dalam pe-

Samuel Simanjuntak

Gubernur Tinjau Lokasi Bentrok Empatlawang BERHUBUNG Jumat 15 Juni 2018 bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1439 H dan merupakan hari libur nasional yang disertai tambahan cuti nasional lebaran, BeritaPagi tidak terbit hingga Senin 18 Juni 2018. BeritaPagi akan terbit kembali pada Selasa 19 Juni 2018. Kepada segenap pembaca dan relasi mohon maklum. Penerbit

ke halaman 11 kol 1

Palembang, BP Wing bek muda Sriwijaya FC Samuel Simanjuntak akhirnya pulih 100 persen usai menjalani operasi cedera meniskus awal Maret silam di Rumah Sakit Siloam Sriwijaya. Setelah absen hampir dua bulan pasca operasi, Samuel mulai bergabung latihan bersama rekanrekannya pada akhir April lalu. Tapi ia masih menjalani latihan terpisah di bawah pengawasan dokter tim El Amin. Dalam setiap sesi latike halaman 11 kol 6

Masyarakat Jangan Terprovokasi Palembang, BP Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Zulkarnain Adinegara bersama Panglima Kodam II Sriwijaya Mayjen TNI AM Putranto dan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengunjungi lokasi bentrok antarmassa pendukung calon bupati Empatlawang di Desa Padang Tepong, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empatlawang, Rabu (13/6) Kapolda Sumsel mengatakan, pihaknya akan menyelidiki dugaan adanya penye-

Sungai Lumpur, OKI dengan membawa 27 penumpang beserta tiga anak buah kapal. Namun, di tengah perjalanan mengalami kecelakaan hingga menyebabkan kapal karam. Akibat kece-

Pulih, Samuel Siap Tempur

Rusia vs Arab Saudi Siaran langsung Trans TV, Kamis (14/6) pukul 22.00

Timnas Rusia ke hal 11 kol 3

TIDAK TERBIT

Palembang, BP Berdasarkan informasi yang dihimpun, speedboat Albert yang bertolak dari Dermaga Kampung Suka Damai, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Bangka Belitung berlayar menuju Dusun Sungai Pasir, Kecamatan

lenggara pemilu di Kabupaten Empatlawang yang bertindak tidak netral dengan memihak salah satu calon. “Saya perintahkan kepada Direktur Intel dan Keamanan serta dan Asintel Kodam untuk memonitor penyelenggara pemilu yang memihak salah satu calon. Akan kami proses,” tegas Kapolda. Zulkarnain menjelaskan, dugaan keberpihakan penyelenggara pemilu ini ditengke halaman 11 kol 3

TINJAU – Gubernur Sumsel H Alex Noerdin bersama Kapolda Sumsel dan Pangdam II Sriwijaya saat meninjau lokasi bentrok antarmassa pendukung calon bupati Empatlawang di Desa Padang Tepong, Rabu (13/6). HUMAS PEMPROV


NASIONAL BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

2

LPAI: Jangan Stigma Anak Terduga Teroris

LINTAS POLITIKA

446 Narapidana Langsung Bebas SEBANYAK 446 orang narapidana dinyatakan bebas karena menerima remisi Khusus Hari Raya Idul Fitri 1439 H dari Kementerian Hukum dan HAM ( Kemenkumham). Sementara itu, 79.984 orang masih harus menjalani sisa pidana setelah mendapat remisi. Total, 80.430 narapidana beragama Islam di seluruh Indonesia yang menerima remisi. Dikutip dari Tribunnews.com, informasi dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham menyebutkan, saat ini terdapat 250 ribu orang napi dan tahanan yang menghuni lapas sedangkan kapasitas atau daya tampung yang tersedia hanya untuk 124 ribu orang saja. Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham Sri Puguh Budi Utami mengatakan bahwa remisi tersebut dapat mengurangi kelebihan daya tampung sekaligus menghemat anggaran negara. “ Remisi ini paling tidak dapat mengurangi kelebihan daya tampung karena napi dapat lebih cepat bebas dengan pengurangan masa menjalani pidana sekaligus menghemat anggaran negara,” kata Utami dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/6). Utami berharap agar pemberian remisi dapat memotivasi narapidana agar mencapai penyadaran diri untuk terus berbuat baik sehingga menjadi warga yang berguna bagi pembangunan, baik selama menjalani masa pidana maupun setelahnya. “Selain itu pemberian remisi juga merupakan wujud negara hadir untuk memberikan penghargaan bagi wargabinaan atas segala pencapaian positif itu,” kata Utami. cit

Sandi Lempar Persoalan Reklamasi ke Anies WAKIL Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno tutup mulut mengenai penerbitan Peraturan Gubernur Nomor 58 Tahun 2018 tentang Pembentukan Badan Koordinasi Pengelolaan Pantura Jakarta. “Itu akan diselesaikan dan diberikan pernyataan penuh oleh Pak Anies,” kata Sandiaga di Ancol, Rabu (13/ 6). Pergub yang mengatur BKP Pantura Jakarta merencanakan, melaksanakan, dan mengawasi penyelenggaraan reklamasi Pantura Jakarta ini ditandatangani Anies 7 Juni. Ia sempat dikonfirmasi mengenai tujuan pembentukan BKP Pantura Jakarta, nasib pembangunan di pulau reklamasi, hingga perusahaan mitra reklamasi. Tetapi, tak peduli berulang kali dikonfirmasi dengan pertanyaan berbeda, Sandiaga tetap menutup mulutnya. “Terima kasih atas usahanya dan saya arahkan ke Pak Anies,” ucap Politikus Gerindra ini. Penerbitan Pergub ini menarik perhatian sejumlah pihak terutama nelayan. Koalisi Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) beranggapan penerbitan Pergub menjadi indikasi Anies melanjutkan reklamasi. Padahal, dalam janji kampanyenya Anies menyatakan akan menghentikan proyek reklamasi tersebut. Sementara itu, Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta (KSTJ) berpendapat Pergub itu cacat hukum. KSTJ beralasan Pergub itu merujuk pada Keputusan Presiden No. 52/1995 tentang Reklamasi Pantura Jakarta yang sudah tidak berlaku berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2008 tentang Penataan Ruang Kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Puncak, Cianjur. Anies Baswedan yang bertanggung jawab atas Pergub tersebut, belum memberikan keterangan detail soal penerbitan Pergub itu. cit

IST

TENGGELAM–Sebanyak 13 orang penumpang kapal rakyat atau "jolloro" tewas akibat kapal yang ditumpangi tenggelam di perairan selat Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (13/6).

Kapal Tenggelam di Selat Makassar

Delapan Orang Masih Hilang Sebanyak 13 orang penumpang kapal rakyat atau “jolloro” tewas akibat kapal yang ditumpangi tenggelam di perairan selat Makassar, Sulawesi Selatan. Jakarta, BP “Dari jumlah penumpang kapal tersebut berdasarkan catatan yang kami peroleh ada 43 orang penumpang, 13 dinyatakan meninggal dunia, 22 selamat, serta delapan masih hilang,” sebut Kepala Basarnas Makassar, Amiruddin, Rabu (13/6). Kapal naas jenis longboat atau kapal penumpang digunakan sebagai transportasi antara pulau yang berisi 43 penumpang yang berangkat dari Pelabuhan Paotere menuju Pulau Baranglompo, pagi tadi, namun di tengah perjalanan kapal oleng hingga terbalik ke laut. “Dari jumlah 13 korban tersebut, delapan orang sudah meninggal dunia dan dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut, sementara lima orang sudah dipulangkan ke Pulau Barang Lompo,” sebut Amiruddin. Sementara korban selamat, kata dia, saat ini ada sembilan masih dirawat di rumah sakit akademis,

tujuh orang dinyatakan selamat dan diberikan pertolongan di RS Angkatan Laut dan tujuh lainnya selamat dan sudah berada di Pulau Baranglompo. “Saat ini Basarnas bersama nelayan dan tim penyelamat sedang melakukan pencarian terhadap delapan korban yang masih dinyatakan hilang,” ucapnya. Saat ditanya apakah kapasitas kapal penumpang jenis Jolloro tersebut mempunyai batasan penumpang dan tidak overload atau kelebihan muatan, kata Amir, saat ini masih dalam penyelidikan. “Kita masih melakukan penyelidikan terkait hal ini, sebab dari jumlah penumpangnya tercatat ada 43 orang. Kapal seperti ini biasanya digunakan masyarakat sebagai transportasi antarpulau,” katanya. Mengenai pencarian korban, kata dia, sedang dilakukan tim penyelamat dengan menyisir di lokasi tenggelamnya kapal ter-

sebut Berdasarkan pantauan, secara bergelombang warga mendatangi Rumah Sakit Angkatan Laut yang berdekatan dengan Pelabuhan Paotere untuk mencari apakah ada keluarga menjadi korban. Beberapa warga histeris dan menagis mebgetahui keluarganya meninggal karena tenggelam. Bahkan Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto juga terlihat di RS Angkatan Laut untuk melihat langsung korban kapal tenggelam tersebut untuk memberikan semangat serta menyatakan duka mendalam atas kejadian itu kepada keluarga korban. Tidak hanya itu, di pelabuhan Paotere ada tiga ambulans disiagakan untuk digunakan melaksanakan pertolongan bagi korban yang masih dicari tim penyelamat. Warga secara bergelombang mendatangi pelabuhan Paotere melihat dan memantau perkembangan selanjutnya. Hingga berita ini diturunkan belum ada perkembangan korban yang hilang tersebut ditemukan. PJ Gubernur Sulsel Soni Sumarsono mengunjungi korban kapal motor penumpang antarpulau di Makas-

sar, yang tenggelam. Soni menyampaikan belasungkawa dan meminta masyarakat serta pemilik kapal memperhatikan keselamatan selama perjalanan. “Saya kira kejadian ini memberi pelajaran kepada kita semua tentang pentingnya keselamatan. Nelayan juga harus melihat kondisi perahu, daya muatnya berapa, kapasitas kekuatannya dan yang terpenting adalah manifes bagi para penumpang,” kata PJ Gubernur Sulsel Soni Sumarsono, Rabu (13/6). Soni menjelaskan yang dilakukan pemerintah saat ini ialah proses pencarian terus-menerus bersama jajaran Pemerintah Kota Makassar, Kepolisian dan Basarnas bahu-membahu sesuai dengan fungsi masing-masing. “Kita masih terus bersama bahu-membahu mencari penumpang, apalagi ada 7 penumpang yang tidak masuk dalam manifes tapi kita belum tahu masih dalam terus pencarian,” jelasnya. Tercatat, hingga saat ini, ada 38 penumpang kapal cepat yang tenggelam di perairan Makassar, 14 di antaranya ditemukan meninggal dan 24 dinyatakan selamat. cit

Rocky Gerung Cs Gugat Ambang Batas Presiden Jakarta, BP Sebanyak 12 tokoh publik bersiap menggugat ulang ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold ke Mahkamah Konsititusi (MK). Beberapa orang di antaranya adalah mantan pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan akademisi yang menilai ambang batas presiden mengebiri hak rakyat memilih presiden. Busyro Muqoddas, Bambang Widjojanto, Chatib Basri, Rocky Gerung, dan Faisal Basri tercatat sebagai pemohon dari rencana uji materi terhadap Undang-undang Nomor 7 Tahun

2017 pasal 222 tentang pemilihan umum. Aturan tersebut mengamanatkan partai politik atau gabungan parpol harus memiliki 20 persen kursi DPR atau 25 persen suara sah nasional pada Pemilu 2014 guna mengusung pasangan calon presiden. “Yang kami perjuangkan ini untuk menegakkan kembali kedaulatan rakyat dalam memilih presiden,” ujar Denny Indrayana selaku kuasa hukum para pemohon kepada CNNIndonesia.com, Rabu (13/6). Menurutnya, ambang batas presiden yang berlaku saat ini tidak ssuai de-

ngan amanat UUD 1945 karena rakyat tak lagi bebas memilih dan terbatas. “Ini inisiatif bersama dan pemohon yang dipilih orang-orang yang sangat kredibel,” lanjut Denny. Selain lima nama yang sudah disebut tadi, ada Hadar N. Gumay (mantan pimpinan KPU), Robertus Robet (akademisi), Feri Amsari (Universitas Andalas), Angga Dwimas Sasongko (sutradara film), Dahnil Anzar Simanjuntak (Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah), Titi Anggraini (Ketua Perludem), Hasan Yahya (profesional). Denny mengatakan pi-

haknya sedang mengusahakan uji materi tersebut terdaftar di MK paling lambat esok hari. Ia berharap gugatan tersebut segera diputus oleh MK sebelum masa pendaftaran capres berakhir 10 Agustus. “Masih ada waktu dua bulan,” imbuhnya. Pemohon uji materi ambang batas presiden ini akan dibantu oleh tiga orang ahli yakni Refly Harun, Zainal Arifin Mochtar, dan Bivitri Susanti. Ini akan menjadi gugatan kedua yang ditujukan ke UU Nomor 7/2017 pasal 222. Ketua MK Arief Hidayat Januari lalu telah menolak gugatan. cit

Nuruzzaman Mundur karena Ditawari Nyaleg di Partai Lain Jakarta Partai Gerindra menyebut eks kadernya, Mohammad Nuruzzaman, mundur karena ditawari maju sebagai calon anggota legislatif dari partai lain. Namun Gerindra tak menyebut partai apa yang dimaksud. “Menurut informasi yang bisa kami percaya, Nuruzzaman itu sengaja melakukan surat terbuka ini karena sudah ditawari oleh partai tertentu untuk bergabung. Salah satu partailah, kita mendapat informasi yang valid,” kata anggota Badan Komunikasi DPP Gerindra Andre Rosiade kepada detikcom, Rabu (13/6).

Andre juga menyatakan Nuruzzaman tak pernah aktif di Gerindra. Ia pun mengaku tak percaya jika Nuruzzaman menjabat wasekjen. “Saudara Nuruzzaman itu tidak pernah aktif di Partai Gerindra ya. Beliau tidak pernah aktif, tidak punya informasi yang lengkap dan utuh soal Partai Gerindra tiba-tiba dia menyebar hoax. Mulai dari pernyataan beliau Partai Gerindra menjual isu SARA, itu tidak benar,” ujarnya. “Saya juga nggak yakin beliau wakil sekjen di DPP Gerindra, saya kurang tahu juga posisi pasnya apa,”

sambungnya. Ia mengatakan Gerindra tak mempermasalahkan keluarnya Nuruzzaman dari partai. “Bagi kami, tidak masalah beliau mau pindah partai, tapi caracara beliau yang menebarkan hoax menuduh Partai Gerindra menebar isu SARA itu nggak benar,” ucap Andre. Sebelumnya, Nuruzzaman mengundurkan diri dari Partai Gerindra karena menganggap Waketum Fadli Zon menghina Katib Aam (Sekjen) PBNU Yahya Cholil Staquf terkait kunjungan ke Israel. Melalui sepucuk surat terbuka yang

ditujukan kepada Ketum Prabowo Subianto, kader Gerindra berlatar belakang santri ini membeberkan alasan lain terkait pengunduran dirinya. Saat dimintai konfirmasi, Selasa (12/6) kemarin, Nuruzzaman juga menuding Gerindra kerap memainkan isu agama untuk kepentingan kekuasaan. Tudingan itu menjadi salah satu pemicu mundurnya Nuruzzaman dari Gerindra. “Seperti yang saya tulis (di surat) itu, misalnya menggunakan isu agama untuk kepentingan kekuasaan, tidak cocok dengan saya,” ujar Nuruzzaman. cit

Jakarta, BP Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia ( LPAI) Seto Mulyadi mengimbau masyarakat tidak menstigmatisasi anak yang orangtuanya terlibat atau baru diduga terlibat tindak pidana terorisme. Hal itu telah tercantum pula pada Pasal 59 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. “Pasal itu menegaskan bahwa anak-anak tidak boleh menjadi sasaran stigma, termasuk stigma akibat perbuatan orangtua mereka,” ujar Seto melalui siaran pers, Rabu (13/6). Sealim apa pun orangtua mereka, bahkan sampai menjadi terpidana teroris, anak-anak yang mereka lahirkan tidak sepantasnya menerima getah akibat teror yang mereka perbuat,” lanjut dia. Oleh sebab itu, negara harus tetap memastikan hak dan kebutuhan dasar anak-anak terduga ataupun pelaku teror, terpenuhi. Pengusiran, pengasingan, pembiaran, bahkan persekusi terhadap anakanak itu, lanjut Seto, termasuk pelanggaran serius terhadap UU Perlindungan Anak. Sekretaris LPAI Henny A. Hermanoe menambahkan, pengabaian terhadap anak-anak tersebut justru dikhawatirkan menciptakan prakondisi mereka

melakukan apa yang telah orangtua mereka lakukan. “Pengabaian oleh negara, apalagi sampai persekusi, terhadap anak-anak terpidana dan terduga teror, dikhawatirkan justru akan menciptakan prakondisi bagi anak-anak malang itu untuk kelak benar-benar menduplikasi perilaku kekerasan dalam mencapai tujuan,” ujar Henny. Sebelumnya, Menteri Sosial Idrus Marham mengatakan, kementeriannya akan merehabilitasi anak-anak pelaku pengeboman di Surabaya, Mei 2018 lalu. “Menerima anak-anak dari pelaku bom ini kepada Kementerian Sosial untuk dibina lebih lanjut sesuai aturan yang ada,” kata Idrus di Jakarta, Selasa (12/6). Tim Kemensos akan memberikan perlindungan dan pendampingan kepada anak-anak tersebut untuk mengembalikan kepercayaan dirinya. Ada tujuh anak dari keluarga pelaku teror yang akan menjalani rehabilitasi oleh Kemensos. Mereka terdiri dari tiga orang merupakan anak dari terduga teroris di Surabaya yang ditangkap Densus 88, satu orang merupakan anak yang diselamatkan polisi di Mapolrestabes Surabaya dan tiga orang lainnya adalah anak dari terduga teroris yang tewas di Sidoarjo. cit

JK Masuk Radar Capres 2019 Demokrat Jakarta, BP Partai Demokrat melirik Jusuf Kalla. Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan ada skenario internal Partai Demokrat untuk memasangkannya dengan JK pada pemilihan presiden (pilpres) 2019 mendatang. Skenario tersebut menjadi salah satu dari banyak opsi yang saat ini tengah dipertimbangkan Partai Demokrat. “Semua opsi termasuk beliau kami pertimbangkan, tapi kami hitung dan harus cermat sesuaikan juga antara semangat, optimisme dengan realitas politik,” katanya, Rabu (13/6). AHY mengatakan tidak tahu bagaimana skenario partai tersebut bisa muncul. Tapi yang pasti kata dia, skenario tersebut menunjukkan bahwa sampai saat ini belu ada satu koalisi partai pun yang benar- benar solid dalam

menatap pilpres 2019. Menurutnya, syarat ambang batas presiden sebesar 20 persen membuat semua partai politik berhitung. Setiap partai ingin mengamankan kepentingan mereka masing- masing. Hal itulah yang menurut AHY membuat banyak partai berspekulasi mengaitkan namanya dengan JK. “Nah kalau sudah ada keyakinan ada terkumpul tiket 20 persen, katakanlah Demokrat sudah punya 10 persen, 10 persennya lagi darimana?,” katanya. Wacana duet JK- AHY sebelumnya dibenarkan Ketua DPP Partai Demokrat Jansen Sitindaon. Menurutnya, wacana tersebut menjadi salah satu opsi yang sat ini muncul di internal Partai Demokrat. “Betul. JKAHY ini salah satu opsi yang sedang Demokrat pikirkan untuk Koalisi Kerakyatan. Ini pasangan ideal,” kata Jansen seperti dilansir Detikcom, Selasa (12/6). cit


MANCANEGARA BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 3

LINT AS LINTAS

PM Mahathir Bersih-bersih

Pulau Benteng di Inggris Dijual Rp7,4 M

Hakim Agung Malaysia Mundur

SEBUAH pulau benteng bersejarah yang dibangun pada abad ke-19 di Inggris kini berpeluang dimiliki siapa pun yang memiliki uang 400.000 poundsterling atau sekitar Rp 7,4 miliar. Benteng Stack Rock yang berada di lepas pantai Milford Haven di Pembrokeshire, Inggris saat ini tengah berada di bursa properti setelah pemilik sebelumnya memutuskan untuk menjualnya. Bagi yang penasaran apakah harga benteng tersebut mahal, di London sebuah apartemen satu kamar rata-rata bernilai 471.944 poundsterling (sekitar Rp8,8 miliar), menurut Kantor Perdaftaran Pertanahan Inggris. Dilansir Daily Mail, benteng itu dibangun pada tahun 1850 hingga 1853. Itu memiliki nilai sejarah terutama dalam mempertahankan wilayah Inggris dari serangan pasukan Prancis di bawah pimpinan Napoleon III. Bangunan benteng tersebut awalnya merupakan bagian dari serangkaian benteng pertahanan Inggris dan galangan angkatan laut kerajaan di Dermaga Pembroke. Benteng itu dirancang untuk membela Inggris dari serbuan Prancis. Awalnya dilengkapi dengan 16 buah senjata meriam seberat 18 ton dan dihuni hingga lebih dari 150 orang. Bangunan benteng terdiri dari tiga lantai dengan tangga spiral yang menghubungkan masing-masing lantai. Juga terdapat kamar meriam, barak prajurit, dan yang paling istimewa yakni pemandangan perairan Haven seluas 360 derajat. Benteng tersebut sebelumnya pernah ditawarkan pada 2015 senilai 150.000 poundsterling (sekitar Rp2,8 miliar). Menurut situs penjualan properti Purplebricks, benteng tersebut saat ini dimiliki pribadi dan sangat terbuka untuk pengembangan. “Pemilik sebelumnya telah menanyakan perihal potensi untuk mengubah bangunan benteng menjadi tempat tinggal komersial yang terhubung langsung ke daratan utama,” tulis laman situs penjualan. cit

Koalisi Arab Saudi Serang Markas Houthi di Hodeidah KOALISI yang dipimpin Arab Saudi dilaporkan melancarkan serangan terhadap kelompok pemberontak Houthi di Yaman. Operasi militer bernama Golden Victory itu dilakukan setelah Houthi tidak memenuhi tenggat waktu yang ditetapkan Uni Emirat Arab (UEA) untuk keluar dari Hodeidah. Dilansir Reuters via Arab News, Rabu (13/6), Saudi dan UEA beserta sekutunya mengerahkan jet tempur dan kapal perang untuk membombardir kota pelabuhan itu. Serangan dari udara dan laut itu ditopang oleh operasi darat yang dilakukan pasukan di bawah pimpinan Presiden Abd Rabbo Mansour Hadi. “Kami sudah mencoba negosiasi damai dan politis untuk mengeluarkan milisi Houthi dari kota pelabuhan Hodeidah,” demikian pernyataan Pemerintah Yaman. Pemimpin Houthi, Mohammed Ali Al-Houthi memperingatkan koalisi yang disokong Barat itu untuk tidak menyerang Hodeidah, atau pasukannya bakal membalas. Al Masirah TV yang dikelola Houthi melaporkan, dua rudal menghantam kapal tongkang milik koalisi Saudi. Namun, belum ada pernyataan dari Riyadh. BBC memberitakan, koalisi Arab Saudi berusaha mengusir Houthi dari Hodeidah karena diduga kelompok itu menyelundupkan senjata Iran. Dalam pernyataannya, pemerintahan Hadi berkata pembebasan Hodeidah bakal menjadi titik balik kejatuhan kelompok yang menguasai ibu kota Sana’a itu. “Dengan mengamankan jalur pelayaran dari Selat Bab al-Mandab, maka pasokan senjata Houthi dari Iran yang telah menumpahkan darah banyak orang Yaman bakal terhenti,” tutur pemerintah. cit

AFP PHOTO/SAID KHATIB/MOHAMMED ABED

EVAKUASI – Pemprotes Palestina mengevakuasi rekan mereka yang terluka akibat tembakan tentara Israel selama bentrokan di sepanjang perbatasan Jalur Gaza-Israel, di Khan Yunis

Israel Lakukan Kejahatan Perang Aktivis hak-hak asasi manusia (HAM) Human Rights Watch (HRW) menyatakan tentara Israel berulang kali menggunakan kekuatan yang mematikan melawan demonstran Palestina di Jalur Gaza sejak 30 Maret 2018. Tindakan terhadap warga Palestina yang tidak mengancam nyawa tentara Israel itu bisa dianggap kejahatan perang. Jakarta, BP “Tentara Israel telah menewaskan lebih dari 100 demonstran di Gaza dan melukai ribuan lainnya dengan peluru tajam,” kata Human Rights Watch di situsnya, Rabu (13/6). Pernyataan HRW disampaikan di tengah rencana Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang akan membahas rancangan resolusi mengutuk tindakan keras tentara Israel di Jalur Gaza, Rabu (13/6). Rancangan resolusi serupa di Dewan Keamanan PBB gagal karena veto dari Amerika Serikat. Meski tidak mengikat, rancangan resolusi yang

bakal diputuskan Majelis Umum PBB itu diharapkan bisa memberi perlindungan internasional bagi warga sipil Palestina. Rancangan resolusi MU PBB juga diharapkan mencakup paragraf operasional yang memandatkan Sekjen PBB atau badan PBB lainnya untuk menindaklanjuti resolusi tersebut. Dalam pernyataannya, HRW mendesak agar negara-negara anggota MU PBB mendukung resolusi yang menjamin perlindungan warga Palestina di Gaza. Juga memberit mandat penyelidikan terhadap para pejabat Israel yang bertanggung jawab atas seluruh

pelanggaran dan kekerasan yang terjadi di Gaza. Menurut HRW, pembunuhan yang terjadi di Gaza menunjukkan perlunya Pengadilan Kejahatan Pidana Internasional untuk membuka penyelidikan resmi terhadap situasi di Palestina. HRW menegaskan bahwa negara ketiga harus menjatuhkan sanksi yang membidik pejabat Israel yang bertanggung jawab atas pelanggaran serius HAM warga Palestina di Jalur Gaza. “Israel menggunakan kekuatan yang mematikan ketika tidak ada ancaman terhadap nyawa mereka, telah memakan banyak korban jiwa,” Kata Sarah Leah Whitson, Direktur HRW di Timur Tengah. “Komunitas internasional perlu mengakhiri cara lama di mana Israel melakukan penyelidikan untuk menutupi perilaku tentaranya, dan AS memblokir pertanggungjawaban internasional lewat veto di Dewan Keamanan.”

Human Rights Watch mewawancarai sembilan orang yang menyaksikan pasukan Israel menembaki pengunjuk rasa di Jalur Gaza pada 14 Mei. Di hari korban tewas tertinggi, yakni lebih dari 60 orang tewas. Ada pula yang melihat seorang wartawan ditembak dan dibunuh pada 6 April. Tujuh orang yang diwawancara bukan saja yang menyaksikan tetapi juga ditembak. Penembakan terjadi di tempat-tempat dimana terdapat pagar yang memisahkan Jalur Gaza dari Israel, Termasuk Jabalya Timur, Kota Gaza, Khan Younis dan Rafah. Cerita merita bersama dengan foto dan video menunjukkan pola tentara Israel menembaki warga Palestina yang tidak mengancam mereka dengan peluru tajam. “Israel harus memberi kompensasi ke semua kasus di mana tentaranya menembak mati atau melukai anggota keluarganya,” kata HRW. cit

Komunitas Palestina Kutuk Kunjungan Yahya Staquf ke Israel Jakarta, BP Komunitas Palestina di Indonesia mengutuk dan menyesalkan kunjungan Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) Yahya Cholil Staquf ke Israel beberapa hari lalu. Mereka bahkan menyebut pernyataan Yahya Staquf bahwa kunjungannya untuk mendukung rakyat Palestina sebagai penyesatan dan manipulasi kata-kata. “Dukungan untuk rakyat Palestina harus melalui pintu gerbang kepemimpinan Palestina di Ramallah bukan melalui Israel yang menyiksa dan berlaku kejam kepada rakyat Palestina dan menduduki tanahnya,” kata Komunitas Palestina di Indonesia dalam pernyataan yang diterima Sindonews, Rabu (13/6).

Selain itu menurut mereka waktu dan lokasi yang dikunjungi merupakan bentuk dukungan kepada posisi Israel dan Amerika Serikat (AS) yang mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel. “Langkah ini bertentangan dengan resolusi Majelis Umum PBB pada 21 Desember 2017, yang menolak pengakuan AS atas Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel dengan mayoritas 128 negara termasuk Indonesia,” bunyi pernyataan itu. Pertemuan antara Yahya Staquf dengan Wakil Duta Besar AS untuk Israel David Friedman juga menjadi sorotan. Friedman adalah sosok Zionis dan pendukung pembangunan pemukiman ilegal Israel di tanah Palestina. Friedman

Seorang wanita yang tinggal di Provinsi Sichuan, China, kaget ketika baru pulang dari merantau. Sebab, dia tidak hanya menemukan dokumen pernikahannya telah dibatalkan. Namun juga terdapat sertifikat yang menyatakan dia sudah meninggal.

D

ILAPORKAN Chengdu Business Daily via SCMP, Rabu (13/6), awalnya Liu Guoqing pulang ke kota Dazhou setelah merantau ke Changsha pada 18 Mei. Dia terkejut karena melihat sertifikat kematian yang dikeluarkan polisi lokal pada Februari 2017, yang menyatakan dia meninggal karena sakit di 2015. Saat itu Liu sudah menduga, pelakunya merupakan suaminya, dan dia melakukannya karena ingin menikah lagi dengan perempuan lain. Liu dan suaminya, Yu Ningguo, telah menikah pada 1995 dan

telah dikaruniai dua putra. Namun, pasangan tersebut berpisah tanpa kabar sejak 2006. Dia mengaku, tetangganya di Dazhou sebenarnya telah meneleponnya, dan memberi tahu mereka mendengar rumor bahwa dia sudah meninggal pada Agustus 2017. Selain itu, di Oktober 2017, dia tidak bisa bertransaksi di sebuah bank karena kartu identitasnya tidak dikenali. “Meski begitu, saya tetap terkejut dan sedih setelah saya melihat sendiri kenyataannya. Saya masih hidup, mengapa mereka menya-

juga pernah mengancam untuk mengganti Presiden Palestina Mahmoud Abbas. “Kami menganggap pertemuan ini sebagai dukungan terhadap posisi Israel dan dukungan jelas untuk konspirasi yang menargetkan rakyat dan kepemimpinan Palestina,” kecam mereka. Komunitas Palestina juga tidak bisa menerima Yahya Staquf berbicara tentang warisan dan visi almarhum Presiden Abdurrahman Wahid tentang proses perdamaian untuk membenarkan kunjungannya. “Presiden Abdurrahman Wahid mencoba untuk memainkan peran dalam proses perdamaian selama masanya 1999-2001 atas persetujuan kepemimpinan Palestina pada waktu itu di mana masih ada pa-

yung internasional untuk proses perdamaian,” jelas Komunitas Palestina. “Sedangkan situasi saat ini berbeda di mana AS berpihak dengan Israel dan Israel melanjutkan kebijakan pendudukan yang menargetkan tempat-tempat suci dan kepemimpinan dan bangsa Palestina. Oleh karena itu, kami melihat kunjungan ini sebagai dukungan kepada penjajah Israel,” tegas Komunitas Palestina. Komunitas Palestina juga menyinggung tentang maraknya aksi boikot terhadap Israel di dunia internasional. Karenanya mereka memandang kunjungan Staquf memberi legitimasi terhadap negara pejajah sebagai upaya untuk mengangkat Israel dari isolasi internasional. cit

Jakarta, BP Dua hakim senior Malaysia mundur dari jabatannya, Rabu (13/6). Ketua Hakim Negara atau Hakim Agung Raus Sharif beserta Ketua Pengadilan Tinggi Malaysia Zulkefli Ahmad Makinudin mengundurkan diri mulai 31 Juli. Pengunduran diri kedua hakim utama Malaysia itu terjadi di tengah upaya pemerintahan Perdana Menteri Mahathir Mohammad membersihkan para pejabat pemerintahan sebelumnya PM Najib Razak. “Yang Mulia Raja telah memberikan persetujuannya pada pengunduran diri mereka pada 8 Juni,” kata pernyataan Kantor Catatan Pengadilan Federal seperti dilansir Reuters, Rabu (13/6). Daftar pejabat tinggi yang dipecat atau mundur dari jabatan mereka terus bertambah selama sebulan terakhir pasca kemenangan koalisi oposisi Mahathir pada pemilihan umum 9 Mei. Penunjukkan Sharif dan Makinudin sebagai Hakim Agung dan Ketua Pengadilan Tinggi oleh eks-PM Najib pada tahun lalu ditentang para pakar hukum di Malaysia. Alasannya, keduanya sudah melampaui usia pensi-

un. Pekan lalu, Malaysia menunjuk seorang Jaksa Agung yang menyatakan bahwa tidak akan ada lagi yang ditutup-tutupi dalam proses hukum terutama terkait pengungkapan dugaan skandal korupsi 1Malaysia Development Berhad (1MDB). Tommy Thomas, Jaksa Agung baru Malaysia bertekad untuk mengungkap dugaan skandal 1MDB baik dari sisi hukum pidana maupun perdata dari dana investasi yang didirikan eks PM Najib Razak tersebut. Thomas menggantikan Mohamed Apandi Ali, yang pada 2016 membersihkan dugaan keterlibatan Najib dari setiap dugaan bernilai multimiliaran dolar 1MDB itu. Najib sendiri telah membantah melakukan kesalahan dalam kasus ini. Pekan lalu, Gubernur Bank Sentral Muhammad Ibrahim juga mengundurkan diri. Dia hanya menjabat dua dari lima tahun masa jabatannya. Mundurnya Muhammad juga diduga terkait dengan skandal 1MDB. Dia menggantikan Zeti Akhtar Aziz yang dipecat Najib, setelah mengkritiknya soal 1MDB. ris

Jong-un dan Trump Sepakat Denuklirisasi Dilakukan Bertahap Pyongyang, BP Pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-un mengatakan “mendesak” bagi negaranya dan Amerika Serikat (AS) untuk menghentikan tindakan militer yang menjengkelkan dan bermusuhan satu sama lain. Hal itu dikatakan diktator muda itu selama pembicaraan dengan Presiden AS Donald Trump, Selasa kemarin. “Korea Utara dan Amerika Serikat harus berkomitmen untuk menghindari pertikaian satu sama lain dan mengambil langkah legal dan institusional untuk menjaminnya,” kata Jong-un menurut laporan kantor berita Korut, KCNA. Laporan itu menambahkan Trump mengatakan ia “mengerti” dan berjanji untuk menghentikan latihan militer AS-Korea Selatan (Korsel) sementara pembicaraan dengan Korut berlanjut. “Kim dan Trump saling mengundang satu sama lain ke negara masing-masing dan kedua pemimpin dengan senang hati menerima,” kutip Reuters dari KCNA, Rabu (13/6). Janji Trump untuk mengakhiri latihan bersama dengan Korsel tanpa kon-

sesi eksplisit dari Korut untuk menurunkan ancaman militer yang diajukan oleh Pyongyang membuat para pejabat militer Seoul dan Washington terkejut. “Kim Jong-un dan Trump memiliki pernyataan bersama untuk efek pentingnya mematuhi prinsip langkah demi langkah dan tindakan simultan dalam mencapai perdamaian, stabilitas dan denuklirisasi Semenanjung Korea,” tulis KCNA. Ada sedikit lagi bagian yang menyebutkan denuklirisasi Korut dalam pernyataan, yang terutama berfokus pada penghentian permusuhan antara Korut dan AS. Kim Jong-un mengatakan bahwa jika pihak AS mengambil langkah-langkah tulus untuk membangun kepercayaan, Korut akan terus mengambil langkah-langkah yang akan dilakukan tahap berikutnya yang sepadan. Laporan itu mencatat bahwa Jong-un dan Trump berjalan bersama setelah makan siang, memperdalam perasaan persahabatan dan mengadakan sesi foto bermakna untuk memperingati penandatanganan perjanjian. cit

Kaget Saat Tahu Dirinya ‘Meninggal’ takan saya mati?” tanya dia. Berdasarkan formulir yang diajukan, sertifikat kematian tersebut dibuat oleh Yu dan ayahnya, Liu Shangming, sebelum membawanya ke ketua desa setempat. Ketua desa, Wen Daojun, mengakui dia menandatangani formulir pembuatan sertifikat itu. Namun, dia beralasan saat itu dia hanya menjabat selama dua tahun. “Karena saya belum pernah bertemu dengan Nona Liu, saya percaya saja dengan apa yang dikatakan oleh suaminya,” ujar Wen. Warga desa di Dazhou menjelaskan, Yu memang telah menikah lagi dengan perempuan lain yang berasal dari desa sebelah.

Adapun ayah Liu dilaporkan membantah dia telah terlibat dalam pembuatan sertifikat

kematian palsu bagi anaknya itu. Polisi setempat menyatakan, Liu kini telah mengurus

dokumen pernikahan yang baru, dengan sepakat untuk melaksanakan perceraian. cit


E KO N O M I BERITAPAGI

Pemudik Pilih Pertamax PT Pertamina (Persero) catat pasokan bahan bakar kendaraan jenis Pertamax juga masih mencatat kenaikan pada H-3 perayaan Idul Fitri 1439 H. Sejak puncak arus mudik akhir pekan lalu, penyaluran BBM jenis Gasoline dengan kandungan RON 92 ini naik hingga 45%. Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito menjelaskan, sebagian besar masyarakat sudah berkumpul di kampung halamannya. Tingginya penyaluran BBM menunjukkan aktivitas masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri yang masih padat. Selain untuk perjalanan mudik, aktivitas pemudik di daerahnya mulai terlihat. Meski Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Pertamina menyediakan seluruh produk BBM, gasoline jenis Pertamax masih menjadi pilihan. Berdasarkan kompilasi Satgas Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) 2018, pasokan harian Pertamax hingga 12 Juni 2018 telah mencapai 25,8 juta liter. Padahal penyaluran ratarata harian pada kondisi normal sebesar 17,8 juta liter Pertamax, atau naik hingga 45%. “Pantauan kami, pengguna kendaraan lebih tertarik pada bahan bakar yang berkualitas untuk perjalanan mudik yang jauh. Karena BBM ini unggul dalam pembakaran dan mampu menjaga keawetan mesin dalam waktu lama serta penggunaannya lebih hemat,” jelas Adiatma. Demi kenyamanan pemudik, Adiatma berpesan agar sebelum melakukan perjalanan jauh, pemudik sebaiknya mengisi penuh BBM pada SPBU wilayah keberangkatan. mik

Pasar Asuransi Syariah Cukup Besar BISNIS asuransi syariah di awal tahun ini masih menunjukan tren yang positif. Hal ini diharapkan bisa berlanjut sampai tutup tahun nanti. Ketua Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) Ahmad Syaroni menilai bisnis asuransi syariah bisa tumbuh dua digit di tahun ini. Pasalnya ceruk pasar yang bisa dimanfaatkan pun dinilai masih besar. Di sisi lain, beberapa pengembangan produk pun diyakini bisa makin memikat pasar. Di antaranya dengan kehadiran manfaat wakaf yang bisa ditawarkan kepada masyarakat. Meski begitu, ia mengakui, ada sejumlah pekerjaan rumah yang harus terus diperbaiki. Di antaranya adalah soal literasi terhadap asuransi syariah yang masih rendah. Karena itu, AASI berencana untuk menggandeng lebih banyak lembaga untuk makin memasyarakatkan segmen ini. “Kami memang harus bekerja sama dengan lebih banyak mitra agar bisa makin masif,” katanya dilansir kontan.com. Selain itu, penambahan tenaga ahli juga harus terus dilakukan. Supaya bisa mengimbangi rencana pengembangan produk asuransi syariah ke depan. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, sampai kuartal pertama tahun ini, industri perasuransian syariah membukukan premi sebanyak Rp4,09 triliun. Jumlah tersebut mengalami kenaikan setinggi 34,9% dari posisi pada periode yang sama di tahun kemarin. Kenaikan disebabkan, menurut Ahmad Syaroni, antara lain didorong oleh makin aktifnya pelaku usaha dalam melakukan penetrasi pasar. Potensi yang ada dinilai masih belum dioptimalkan sebelumnya. Secara umum, penetrasi asuransi di dalam negeri dinilai masih rendah. Sementara dari penetrasi yang rendah, pangsa pasar dari perasuransian syariah juga baru ada di kisaran 5%. “Sehingga masih ada peluang besar untuk dimanfaatkan,” kata dia. Di sisi lain, dari keseluruhan premi asuransi syariah per kuartal pertama 2018, segmen asuransi jiwa syariah masih jadi yang terbesar. Jumlahnya mencapai Rp3,37 triliun. Sementara dari segmen asuransi umum syariah, premi yang didapat mencapai Rp512 miliar. Lalu dari reasuransi syariah sebanyak Rp204 miliar. mik

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 4

Telkomsel Berangkatkan 1.940 Pemudik Telkomsel kembali menggelar Program Mudik Bareng dengan memberangkatkan 1.940 orang yang terdiri dari pelanggan, petugas outlet Telkomsel beserta keluarga dan masyarakat umum. Palembang, BP Seperti tahun sebelumnya, para peserta mudik ini kembali ke kampung halaman menggunakan berbagai moda transportasi, yakni darat, laut, dan udara. “Program Mudik Bareng Telkomsel khusus kami selenggarakan untuk mengapresiasi para pelanggan yang telah setia menggunakan produk dan layanan Telkomsel, para petugas outlet, dan masyarakat. Program ini merupakan dukungan kami bagi pemerintah untuk menyukseskan program mudik yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” kata Direktur Utama Telkomsel Ririek Ardiansyah, kemarin. Di Jakarta sendiri ada 1.000 pelanggan yang diberangkatkan pulang kampung menggunakan bus. Total ada 24 bus yang dikerahkan untuk menghantar mereka menuju kota Yogyakarta, Semarang, Surabaya, dan Malang.

IST

Telkomsel menggelar Program Mudik Bareng dengan memberangkatkan 1.940 orang yang terdiri dari pelanggan, petugas outlet Telkomsel beserta keluarga dan masyarakat umum. Peserta mudik bus ini adalah mereka yang telah melakukan penukaran Telkomsel Poin maupun yang terpilih dalam proses seleksi calon pemudik setelah melakukan registrasi. Di antara peserta mudik bus tersebut, terdapat 300 peserta yang merupakan petugas ‘pasukan pelangi’ yang sehari-harinya bertugas menjaga kebersihan, keasrian, dan kesehatan lingkungan Provinsi DKI Jakarta. Sementara itu Rabu (13/

6), 350 pelanggan akan diberangkatkan menggunakan pesawat melalui Bandara Soekarno-Hatta ke 12 kota tujuan, yakni Medan, Pekanbaru, Padang, Palembang, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Balikpapan, Banjarmasin, dan Makassar. Peserta mudik pesawat ini adalah pelanggan yang telah melakukan penukaran 1.000 Telkomsel poin untuk memperoleh tiket pesawat Garuda Indonesia. Di Sumatera, sebanyak

100 pelanggan dihantar menggunakan pesawat Citilink dari Batam menuju Pekanbaru dan Padang. Di Kalimantan, ada 90 pelanggan yang diberangkatkan dari Balikpapan, Banjarmasin, dan Pontianak menuju Jakarta, Surabaya, serta Makassar. Tidak ketinggalan terdapat 80 pelanggan di Papua dan Maluku diberangkatkan dari Jayapura, Sorong, Timika, dan Ambon menuju Makassar.

Kembangkan Kawasan Bawang Putih Jakarta, BP Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian (Kementan), Suwandi mengatakan, terus menguatkan sinergi pola kemitraan yang dilakukan pengusaha dan petani bawang putih. Hal itu mengingat Kementan terus kembangkan bawang putih bertahap untuk capai swasembada dan kesejahteraan petani. Menurut Suwandi, pola kemitraan ini sangat bagus dan menguntungkan kedua belah pihak. Pelaku usaha menyiapkan modal dan tata niaganya. Sedangkan petani melakukan budidaya sehingga kemitraan terus berjalan secara berlanjutan. “Sesuai arahan Menteri

Pertanian Andi Amran Sulaiman, kami terus mengembangkan bawang putih secara bertahap untuk mencapai swasembada dan kesejahteraan petani. Target swasembada pada 2021 ditanam 80 ribu hektar,” ujar Suwandi. Suwandi juga mengungkapkan, pada tahun 2018, Kementan siap mengembangkan kawasan bawang putih dari APBN seluas 6.100 hektar lebih. “Pelaku usaha wajib tanam 7.400 hektar, juga ada tanam petani swadaya dan investor,” jelas Suwandi. Di sisi lain, Kabupaten Magelang, dulunya merupakan salah satu sentra penghasil bawang putih terbesar di Indonesia pada dekade

1980-1990-an. Sentra utama berada di lereng gunung Sumbing yaitu Kecamatan Kaliangkrik dan Windusari pada ketinggian diatas 1.000 mdpl. Namun seiring dengan mulai masuknya bawang putih impor pada tahun 1995, kejayaan bawang putih Magelang berangsur surut. Dan saat ini, geliat kebangkitan bawang putih di dua kecamatan tersebut mulai menghasilkan. Selain cabai dan hortikultura lain, kini petani setempat makin atraktif dengan tanam bawang putih secara masif, sentranya di Kecamatan Kaliangkrik dan Windusari. Masuknya pelaku usaha importir yang berinvestasi

bawang putih turut mendorong petani bangkit kembali menanam. Total sampai dengan saat ini terdapat 14 perusahaan yang memiliki komitmen tanam di Magelang. Dalam kurun waktu 1 tahun, mulai terlihat hasilnya. Varietas lokal yang ditanam seperti lumbu hijau, lumbu kuning, lumbu putih, tawangmangu baru mampu berproduksi rata-rata mencapai 7 ton per hektar. Meskipun masih di bawah rata-rata Sembalun dan Temanggung, namun dengan budidaya yang baik maka produktivitas diyakini akan meningkat. Jika sebagian besar hasil pertanaman menggunakan benih lokal. mik

Skutik Dongkrak Penjualan Honda Jakarta, BP Dua produk skutik teranyar All New Honda Vario 125 dan All New Honda Vario 150 produksi PT Astra Honda Motor (AHM) mencatatkan penjualan sebanyak 107.559 unit pada Mei 2018, tumbuh 20% dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 89.402 unit. Dibanding April, All New Honda Vario 125 mengalami peningkatan penjualan 26% menjadi 55.492 unit. Torehan positif juga dicatatkan oleh All New Honda Vario 150 eSP yang laris terjual 52.067 unit atau tumbuh 15% dibandingkan penjualan bulan sebelumnya yang sebanyak 45.289 unit. General Manager Sales

Division PT Astra Honda Motor Ignatius Didi Kwok mengatakan, All New Honda Vario 125 dan All New Honda 150 dihadirkan untuk para pecinta skutik. “Kami akan selalu berupaya menghadirkan produk terbaik, salah satunya yaitu dengan melakukan penyegaran produk yang mempermudah konsumen dalam mewujudkan mimpi mereka,” ujar Didi Kwok dilansir kontan.com, Rabu (13/6). Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), penjualan sepeda motor secara domestik pada Mei 2018 sebanyak 589.304 unit, tumbuh 1,4% dibandingkan April 2018 yaitu 580.921 unit. Meski mengalami sedi-

Toyota Suntik Grab Rp13 Triliun Jakarta, BP Toyota Motor Corp setuju untuk menyuntik dana sebesar 1 miliar dolar AS di Grab, sekaligus menjadi lead investor dalam tahapan pendanaan terbaru bagi perusahaan laya_nan transportasi itu. Nilai investasi yang setara dengan Rp13,9 triliun itu adalah yang terbesar yang disuntikkan perusahaan otomotif kepada sektor ride-hailing. Dana itu akan membantu ekspansi Grab dari layanan online ke offline, seperti pengiriman makanan dan pembayaran digital di Asia Tenggara. Toyota juga akan menaruh salah satu pejabat perusahaan di dewan direksi dan manajemen

Grab. Demikian disampaikan oleh Grab dalam pernyataan resminya dilansir reuters. Sebelumnya, salah satu afiliasi Toyota telah berinvestasi di Grab dalam salah satu tahap pendanaan bersama Didi Chuxing dari Cina dan SoftBank Group Corp dari Jepang. Tahapan pendanaan terbaru tersebut diluncurkan tak lama setelah Grab mengakuisisi bisnis Uber Technologies di Asia Tenggara pada awal tahun ini. Setelah Uber melepas bisnisnya di negara-negara ASEAN kepada Grab, sekarang di kawasan ini hanya ada dua layanan ride-hailing yakni Grab dan Go-Jek. mik

kit koreksi sebesar 4,7% dari bulan sebelumnya sepeda motor Honda memberikan kontribusi sebanyak 74,1% terhadap pasar domestik dengan total penjualan 438.727 unit. Penjualan skutik Honda pada Mei 2018, sebanyak 372.442 unit, pada segmen ini Honda Vario series terjual 120.376 unit. Pencapaian ini menjadikan Honda Vario series sebagai penyumbang penjualan terbanyak kedua setelah Honda BeAT series yang terjual 163.935 unit. Sedangkan untuk produk skutik Honda lainnya yaitu All New Honda Scoopy eSP terjual 70.559 unit dan All New Honda PCX 17.570 unit. Pada segmen sepeda motor bebek, motor

Honda terjual 38.816 unit sepanjang bulan Mei lalu. Honda Supra series memberikan kontribusi penjualan terbesar 17.698 unit, diikuti oleh Honda Revo series 16.652 unit, Honda Sonic 150R 3.319 unit, dan Honda Blade 1.147 unit. Penjualan tertinggi pada segmen sport Honda ditorehkan oleh Honda CBR series sebanyak 7.308 unit, diikuti Honda CB150R Streetfire sebanyak 6.746 unit, Honda CB150 Verza 6.638 unit, Honda CRF150L 4.420 unit, Honda Megapro 199 unit, dan Honda CRF250 103 unit. Sedangkan big bike Honda menyumbang penjualan sebanyak 55 unit pada Mei 2018. mik

Konsumsi Elpiji Naik 4% Jakarta, BP PT Pertamina (Persero) memastikan pasokan elpiji ukuran 3 kilogram (kg) bersubsidi dan nonsubsidi aman. Berdasarkan pantauan Satgas Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2018, realisasi penjualan elpiji secara keseluruhan telah mencapai 27,8 ribu Metrik Ton (MT) per hari atau naik hampir 20 persen dibanding kondisi normal per 11 Juni 2018. Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito mengatakan, naiknya konsumsi elpiji pada hari ini sesuai dengan estimasi perusahaan sebelumnya. Perseroan juga telah menyiapkan stok elpiji lebih dari 362 ribu MT di seluruh wilayah Indonesia dengan ketahanan stok 17 hari. “Pasokan elpiji telah dimulai sejak H-30 dengan

memperkirakan kenaikan konsumsi menjadi rata-rata 24 ribu MT per hari, atau naik 4 persen dari kondisi normal yang hanya 23 ribu MT per hari. Konsumsi elpiji diperkirakan naik bertahap hingga jelang Lebaran,” kata Adiatma, di Jakarta, Rabu (13/6). Melihat kenaikan konsumsi elpiji, selain menambah pasokan, Pertamina bekerja sama dengan Pemerintah Daerah (Pemda) setempat untuk melaksanakan pasar murah pada beberapa daerah, sebagai antisipasi kenaikan permintaan secara drastis. Hal ini juga memberikan rasa aman bagi masyarakat bahwa stok elpiji 3 kg dan nonsubsidi selalu tersedia. Di antaranya, pasar murah pada beberapa lokasi di Kabupaten Jembrana, Bali dan Kabupaten Buleleng. mik

Khusus mudik kapal laut yang memberangkatkan 170 pelanggan, rute yang dilayani adalah SampitSemarang, Pangkalan Bun-Surabaya, dan Tarakan-Pare-pare. Dalam upaya menjamin kenyamanan pelanggan dalam menikmati layanan komunikasi sepanjang periode mudik Lebaran, Telkomsel telah menyiagakan jaringan berkualitas, terutama di 772 hotspot atau POI (Point of Interest) yang merupakan titik

keramaian aktivitas mudik dan wisata yang diprediksi akan mengalami lonjakan komunikasi yang cukup tinggi. Untuk memaksimalkan kapasitas di lokasi-lokasi tersebut, Telkomsel menyiagakan sebanyak 73 unit compact mobile base station (Combat) atau mobile BTS untuk meningkatkan kenyamanan pelanggan dalam berkomunikasi menggunakan layanan data. Di sisi pelayanan, Telkomsel menghadirkan posko mudik dan titik layanan di lokasi-lokasi POI yang telah teridentifikasi agar kebutuhan komunikasi pelanggan tetap terjaga. Selain itu seluruh channel pelayanan existing Telkomsel juga bersiaga secara maksimal selama libur Lebaran, di antaranya 83 GraPARI Telkomsel Siaga dan 349 GraPARI Mitra Siaga, 761 Mobile GraPARI yang terdiri dari 592 armada mobil dan 169 armada motor, 98 unit layanan digital self-service MyGraPARI, 359 kantor pelayanan mitra distributor, dan 3.779 Outlet Siaga. Pelanggan dan masyarakat dapat memperoleh informasi produk, fitur, serta layanan Telkomsel dengan menghubungi Call Center 188 atau mengakses kanal digital Telkomsel, mulai dari website telkomsel.com, aplikasi myTelkomsel, layanan GraPARI Virtual (virtual assistance melalui LINE, Facebook Messenger, Telegram), e-mail cs@telkomsel.co.id, serta akun Facebook dan Twitter Telkomsel. mik

Kuota Mudik Gratis 2019 Bakal Ditambah Jakarta, BP Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengunjungi Pelabuhan Tanjung Emas Semarang dalam rangka menjemput kapal mudik gratis Lebaran. Pada tahun ini, dari 30 ribu kuota mudik gratis yang disiapkan, okupansi atau tingkat keterisian mencapai 90 persen. “Kami ke Pelabuhan Tanjung Emas dalam rangka menjemput kapal mudik Lebaran, dari Jakarta menuju Semarang. Alhamdulillah hari ini (kemarinred) banyak sekali kapal yang datang dan Kemenhub bisa menyediakan kurang lebih 30 ribu kuota mudik gratis. Okupansinya di atas 90 persen,” ujar Budi Karya di Semarang, Rabu (13/6). Dia juga berkesempatan berinteraksi dengan para pemudik pada saat kun-

jungan. Mantan Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) itu mengatakan, masyarakat sangat antusias apabila tahun depan program mudik gratis diselenggarakan kembali. Bahkan akan membuat kelompok-kelompok untuk mengikuti program mudik gratis dengan kapal laut. Dilihat dari antusias masyarakat yang mengikuti mudik gratis cukup banyak tahun ini, Budi Karya berniat meningkatkan jumlah kuota mudik gratis pada tahun depan hingga tiga kali lipat. “Tahun depan Kemenhub ingin menambah kapasitas mudik gratis. Kalau kapasitas darat itu kita pastikan akan kita tambah tiga kali lipat. Untuk laut, kita berniat menambah tiga kali lipat tergantung dengan jumlah kapal yang ada,” ujarnya. mik

Pemerintah Klaim Harga Pangan Stabil Jakarta, BP Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita mengatakan, harga dan pasokan bahan kebutuhan pokok jelang Lebaran dalam kondisi stabil. Di antaranya harga daging ayam yang sudah mulai turun dan harga sembako. “Pada H-3 Lebaran, secara keseluruhan harga stabil dan terkendali. Tidak hanya pada Lebaran tahun ini saja, kami berkomitmen menjaga stabilitas harga hingga tahun depan sesuai amanat Presiden Joko Widodo (Jokowi),” ujar dia, Rabu (13/6).? Dari hasil pantauan, tercatat harga beras medium Bulog dijual pada kisaran Rp8.950-Rp10 ribu per kg. “Untuk beras, kami menyediakan beras dari Bulog. Saya juga minta Bulog untuk dapat menyalurkan beras secara merata dan menjual beras medium dengan kualitas yang bagus. Seluruh masyarakat yang membutuhkan beras Bulog akan kami siapkan. Jadi tidak usah khawatir, stok kami cukup,” kata Enggartiasto. Sementara itu, gula pasir dijual dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp11.500-Rp13 ribu per kg. “Sebenarnya harga eceran tertinggi (HET) gula kami tetapkan sebesar Rp12.500. Tetapi harga gula sebesar Rp13 ribu tidak bisa dijadikan patokan karena masih terdapat barang yang sama dengan harga di bawah HET. Terutama kalau di pasar rakyat, di mana masyarakat masih melakukan praktik tawar-menawar,” ungkap dia. Sedangkan untuk minyak goreng, Enggartiasto mengimbau agar minyak goreng kemasan sederhana segera tersedia di pasar. Untuk daging sapi dijual Rp120 ribu per kg dan terpantau stabil dengan jumlah stok yang memadai. Sementara itu, daging ayam dijual Rp32 ribuRp33 ribu per kg atau berada di bawah harga khusus, sesuai Permendag Nomor 62 Tahun 2018, yaitu sebesar Rp34 ribu per kg. “Secara rata-rata ada kenaikan harga ayam. Namun, di Kendari dan di beberapa daerah lainnya harga sudah mulai turun. Saya juga sudah meminta agar seluruh daerah melakukan operasi pasar. Selain itu, saya juga meminta seluruh integrator peternak mandiri untuk mengeluarkan stok ayam dan telur,” kata Enggartiasto. mik


BISNIS ANDA BERITAPAGI

LINTAS

Bank BJB Siapkan Rp14,4 T PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (Bank BJB) menyiapkan dana likuiditas sebesar kurang lebih Rp14,4 triliun guna memenuhi kebutuhan dana masyarakat selama Ramadhan dan menjelang Lebaran. Besaran dana yang disiapkan tahun ini meningkat 50% dibandingkan tahun lalu. Hal ini disebabkan oleh beberapa kebutuhan dana tambahan seperti pencairan Dana Sertifikasi Guru, Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Direktur Utama Bank BJB Ahmad Irfan mengatakan, kebutuhan dana juga dikontribusi oleh kebutuhan pencairan dana untuk pemberian gaji aparatur sipil negara (ASN) dan pensiunan, serta gaji ke-14 ASN dan pensiunan. Bank BJB juga menyediakan layanan kepada nasabah selama Ramadhan hingga Lebaran nanti melalui layanan weekend banking yang akan tetap beroperasi seperti biasa setiap akhir pekan, dan hanya tutup pada 10, 16, dan 17 Juni 2018. Irfan juga mengatakan, Bank BJB juga menyediakan layanan non operasional kantor untuk menjamin kelancaran transaksi nasabah selama liburan melalui layanan e-channel seperti layanan BJB ATM, BJB NET, BJB SMS, dan BJB EDC atau BJB Digi. “Layanan menjelang liburan Lebaran didukung oleh ribuan jaringan ATM Bank BJB yang tersebar di wilayah strategis Indonesia serta didukung oleh jaringan ATM bersama dan Jaringan PRIMA yang tersebar di seluruh Indonesia,” katanya. Selain dapat menunjang kebutuhan penarikan uang tunai, Irfan menambahkan, layanan e-channel juga dapat digunakan untuk melakukan pembayaran kebutuhan nasabah seperti pembayaran air, telepon, kartu kredit, televisi, dan lain-lain. Selain penyediaan layanan dan dana likuiditas, Bank BJB menjadi mitra BI untuk menyiapkan layanan penukaran uang pecahan kecil (UPK) melalui mobil layanan kas yang dilaksanakan di Jakarta pada akhir Mei lalu dan di Pondok Indah pada awal Juni. Untuk diketahui, Bank Indonesia (BI) menyediakan uang kartal untuk persiapan lebaran sebesar Rp188,2 triliun. Uang kartal tersebut telah disebarkan ke seluruh kantor perwakilan BI di Indonesia untuk kebutuhan selama Ramadhan dan Lebaran. mik

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

5

Hotel Siapkan Promo Lebaran

Sharp-Nokia Komitmen Tingkatkan Investasi

Hotel Santika Radial Palembang dan Aryaduta menyediakan promo paket halal bi halal dan promo mudik. Palembang, BP Public Relations Hotel Santika Radial Palembang Siti Dewinta Anggraini mengatakan, Hotel Santika Radial Palembang menawarkan paket halal bihalal dengan harga Rp99.900 ribu nett/pax dengan minimal pemesanan 30 orang. Seluruh varian menu masakan khas nusantara ‘All you Can Eat’ akan dapat dinikmati di Laksa Restaurant. “Kami ingin memberikan suasana kebersamaan keluarga dengan paket halal bihalal,” katanya. Tidak hanya itu, menyambut datangnya musim libur Lebaran Hotel Santika Radial Palembang juga menawarkan promo mudik menarik yaitu paket menginap dengan harga spesial. “Bagi yang tidak mudik Lebaran, tidak ada salahnya menghabiskan waktu liburan bersama keluarga di hotel berbintang. Hotel Santika Radial Palembang juga menyediakan promo menginap 2 malam mulai dari Rp1.150.000 nett untuk 2 malam. “Promo ini berlaku pada kamar Superior lengkap dengan free breakfast untuk 2 orang. Tak hanya itu kami menawarkan paket semalam yaitu Rp595.000 nett untuk tipe kamar Superior,” katanya.

BP/RENO

Promo Lebaran di Santika Hotel Palembang. Promo ini sudah termasuk sarapan untuk berdua dan juga dapat menikmati fasilitas-fasilitas hotel yang disediakan seperti mini gym, swimming pool yang berada di lantai lima Hotel Santika Radial Palembang. Setiap kamar yang terdapat di Hotel Santika Radial Palembang dilengkapi oleh LED TV, Coffee/tea maker, minibar, Safe Deposit Box (SDB) dan speed WiFi. Semua promo ini dapat Anda nikmati mulai tanggal 15 sampai 18 Juni 2018. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi langsung, hubungi Hotel Santika Radial Palembang via telepon di (0711) 555 66 55.

Sementara itu, di Aryaduta Palembang telah menyiapkan sesuatu yang istimewa di momen Lebaran. Yakni buffet spesial hanya Rp99.000 net per orang dapat dinikmati secara all you can eat dengan pilihan hidangan khas Idul Fitri. Seperti ketupat, lemang, opor ayam, rendang, aneka empek-empek khas Palembang. Ada juga aneka kue khas Palembang serta lempok durian yang legit dan wangi. Lebaran buffet ini hanya bisa dinikmati selama 1 hari saja yaitu pada hari kedua Lebaran mulai jam 11.30 – 14.30 di The Kitchen Restaurant, Aryaduta Palembang. “Kami juga menawarkan

beragam pilihan paket halal bihalal. Dimulai dari harga Rp129 ribu-Rp159 ribu dan Rp179 ribu net per orang sehingga dapat disesuaikan dengan budget ataupun pilihan menu yang tersedia. Harga ini berlaku untuk minimal order 50 orang atau lebih. “Jika di bawah 50 orang, makan Ngidang Halal bi Halal dapat menjadi pilihan tepat. Dengan harga Rp109.000 net per orang Anda dapat menikmati pilihan menu Paket Nasi Liwet Ijo, Paket Nasi Ampera atau Paket Nasi Kebuli. Minimal order untuk 15 orang serta maksimal 60 orang,” katanya. ren

Smartfren Pangkas Harga Kuota Palembang, BP Menyambut Hari Raya Idul Fitri 2018, PT Smartfren Telecom Tbk berbagi kebaikan dengan memberikan potongan harga paket internet unlimited 24 jam dari sebelumnya Rp149.000 menjadi Rp60.000, selama sebulan penuh FUP 1GB per hari dengan kecepatan koneksi maksimal. Regional Head South Sumatera PT. Smartfren Telecom Tbk Ervantoro Hermawan mengatakan, untuk memberikan kemudahan bagi para pelanggan bersilaturahmi di hari raya Lebaran 2018. “Kami hadirkan beragam paket internet yang kami namakan super 4G unlimited, mulai dari 50 ribu, dan 100 ribu juga kami berikan potongan harga untuk paket unlimited yang sebelumnya kami luncurkan. Sehingga pelanggan dapat memilih se-

BP/RENO

suai dengan kebutuhan komunikasinya masing-masing,” katanya. Smartfren juga melakukan langkah optimasi jaringan di sepanjang jalur mudik serta pusat keramaian seperti objek wisata, terminal, dan juga bandara. Sehingga para pelanggan dapat menikmati layanan sepanjang perjalanan mereka mudik dan juga di kampung halamannya.

Selain menghadirkan produk baru, guna mendukung kenyamanan pelanggan, Smartfren juga melakukan langkah optimasi jaringan dan mempersiapkan tim tanggap darurat 7 hari menjelang dan juga 7 hari setelah hari raya Idul Fitri, jika terjadi gangguan sinyal baik di sepanjang jalur mudik maupun pusat keramaian. Smartfren juga terus

melakukan pemantauan melalui Network Operation Centre yang berada di Jakarta dan Surabaya. Selain itu mengambil momentum bulan Ramadhan, Smartfren mengumumkan semakin banyak perangkat handphone 4G Open Market Handset (OMH) yang dapat digunakan untuk menikmati layanan Smartfren. Antara lain Samsung A, J, dan S series, Xiaomi Redmi 5 dan 5 plus dan 5A, Apple iPhone 5 hingga iPhone X, Lenovo K6 dan Lenovo Vibe, Motorola c Plus hingga z2 Play, Evercoss, Genpro, LG, Blackberry, Sharp, Haier, Himax, Hisense, Andromax, dan Nubia. Untuk mengetahui lebih detil mengenai perangkat OMH yang dapat digunakan untuk layanan Smartfren, silahkan kunjungi website resmi Smartfren di www.smartfren.com. ren

Jakarta, BP Perusahaan elektronik asal Jepang Sharp Corporation berkomitmen akan meningkatkan investasi di Indonesia. Komitmen tersebut merupakan hasil pertemuan antara Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dengan President dan CEO Sharp Corp Tai Jeng Wu di Jakarta, Senin (11/6). Airlangga menyatakan, Kemenperin menyambut positif rencana penambahan investasi tersebut dan berharap dapat terealisasi cepat serta meningkatkan kemitraan dengan industri komponen lokal. “Mereka melihat Indonesia merupakan pasar potensial yang besar dan bisa menjadi basis manufaktur untuk meningkatkan daya saing produknya guna memenuhi kebutuhan pasar domestik dan global,” katanya, Rabu (13/6). Pada hari yang sama, Airlangga juga bertemu dengan perwakilan dari perusahaan ponsel Nokia, yakni Chairman HMD Global Sam Chin dan Vice President HMD Global James Rutherfoord. Hasil pertemuan ini, antara lain pihak Nokia akan mengubah model bisnisnya dengan melibatkan mitra lokal termasuk di Indonesia dalam upaya pengembangan industri ponsel yang berskala global. “Perkembangan bisnis ponsel saat ini memang cepat sekali trennya berubah, sehingga dengan strategi tersebut, Nokia menargetkan akan bisa mengua-

sai sekitar 10% market share di Indonesia,” kata Harjanto, Dirjen ILMATE Kemenperin. Kemenperin akan selalu mendukung langkah yang dilakukan oleh Nokia tersebut sekaligus mengajak untuk meningkatkan investasinya di Indonesia. Selain Sharp dan Nokia, sebanyak 24 industri komponen telepon seluler (ponsel) dari China yang bermitra dengan Xiaomi, juga telah menjajaki lokasi industri di Batam untuk berinvestasi dan mendukung pengembangan industri ponsel di dalam negeri. Berdasarkan data Kemenperin, saat ini sudah ada sebanyak 30 industri komponen ponsel dan komputer tablet di dalam negeri, yang antara lain memproduksi PCBA, adapter (travel charger), earphone, kabel USB, chasing baterai, cell baterai lithium, bahan baku baterai lithium, serta karton box, manual box, dan kartu garansi. Sementara itu, terdapat tiga industri ponsel di dalam negeri yang telah mempunyai fasilitas surface mount technology (SMT), yakni PT Samsung Electronics Indonesia, PT Satnusa Persada, dan PT Oksha Teknologi Indonesia. Adapun, investasi industri elektronik sepanjang tahun lalu mencapai Rp8,34 triliun yang terdiri dari penanaman modal asing senilai Rp7,65 triliun dan penanaman modal dalam negeri sekitar Rp690 miliar. mik

Penjualan Zalora Naik 25 Kali Lipat Jakarta, BP Zalora mencatat adanya peningkatan penjualan pakaian muslim selama Ramadhan dan menjelang Lebaran. Hal ini diklaim menjadi salah satu tanda mulai berubahnya perilaku belanja masyarakat dari yang sebelumnya mengunjungi toko fisik, menjadi menggunakan sistem daring. Selama Ramadhan dan menjelang Lebaran, peningkatan penjualan pakaian muslim bisa mencapai 25 kali lipat dibandingkan hari biasanya. “Peningkatan penjualan yang signifikan ini menjadi tanda pergeseran perilaku belanja masyarakat menjadi online,” kata Chief Executive Officer (CEO) Zalora Indonesia Anthony Fung dilansir, Rabu (13/6). Zalora yang merupakan salah satu retail pakaian berbasis daring ini juga mencatat beberapa temuan menarik mengenai perilaku konsumen saat Ramadan dan menjelang Lebaran. Salah satunya adalah peningkatan belanja pelanggan pada saat Sahur. Temuan lainnya adalah

PEMASANGAN IKLAN HUBUNGI : FERI 0711 - 372323, NIA 082183609394, DODI : 0821-75135914

mayoritas pelanggan bertransaksi melalui seluler. Ini ditandai dengan arus transaksi (traffic) yang tinggi dari aplikasi Zalora. Tercatat juga peningkatan aktivitas belanja pada pelanggan yang berumur 21 sampai dengan 35 tahun. Kategori usia tersebut bahkan mendominasi hingga 70% dari total transaksi Zalora. Sementara wilayah yang paling dominan dalam akumulasi transaksi berasal dari berbagai Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Disusul diikuti oleh Jawa Barat, Banten dan Jawa Timur. Produk - produk yang banyak dicari wanita adalah kaftan, blouse, sepatu hak tinggi, sepatu flat dan jam tangan, sedangkan produk-produk yang banyak dicari pria adalah baju koko, kemeja, kaos kasual, sepatu sneakers dan jam tangan. Beberapa label favorit selama Ramadhan adalah Mango, Hush Puppies, Kamilaa by Itang Yunasz, Vans, Levi’s, Carvil, Lois Jeans. Ada juga beberapa label milik Zalora. mik


BERITAPAGI

JADWA PERTANDINGAN PIALA DUNIA 2018

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

6

Mohamed Salah

Kamis (14/6) Rusia vs Arab Saudi (Trans TV pk 22.00) Jumat (15/6) Mesir vs Uruguay (Trans TV pk 19.00) Maroko vs Iran (Trans TV pk 22.00) Sabtu (16/6) Portugal vs Spanyol (Trans TV pk 01.00) Prancis vs Australia (Trans TV pk 17.00) Argentina vs Islandia (Trans TV pk 20.00) Peru vs Denmark (Trans TV pk 23.00) Minggu (17/6) Kosta Rika vs Serbia (Trans TV pk 19.00) Kroasia vs Nigeria (Trans TV pk 02.00) Jerman vs Meksiko (Trans TV pk 22.00)

Cederanya Tak Serius London, BP Marcus Rashford mengalami masalah di latihan terakhir Timnas Inggris jelang ke Piala Dunia 2018. Tapi Gareth Southgate memastikan cedera Rashford tidak serius. Timnas Inggris menjalani latihan terakhir sebelum ke Piala Dunia 2018 di St. Marcus Rashford Georges Park National Football Center, Senin (11/ 6) waktu setempat. Selanjutnya mereka bertolak ke Rusia pada Selasa (12/6) waktu setempat. Dalam latihan terakhir itu, Rashford rupanya sedikit mengalami masalah. Tidak dijelaskan rinci apa yang dialami penyerang 20 tahun itu, namun Southgate memastikan cedera tersebut tidak serius. “Marcus mengalami sedikit cedera, tetapi tidak ada yang terlalu serius. Kita akan melihatnya di latihan besok, yang terbuka untuk semua orang,” kata Southgate kepada BBC. Rashford sendiri bakal menjadi tumpuan di lini serang Inggris bersama Harry Kane. Terakhir ia mencetak satu gol saat Inggris menang 2-0 di laga uji coba terakhir melawan Kosta Rika, Jumat (8/6). Secara keseluruhan, Inggris membawa lima pemain depan ke Rusia. Selain Rashford dan Kane, ada Jamie Vardy, Raheem Sterling, dan Danny Welbeck. Inggris akan memulai langkahnya di Piala Dunia 2018 dengan menghadapi Tunisia di laga perdana Grup G pada 18 Juni. cit

Jelang Mesir vs Uruguay

Belum Pasti Main Ia sudah terlihat bersama rekan-rekannya saat latihan. Tak banyak yang dilakukan, Salah diragukan main di laga pembuka. Grozny, BP Kondisi Mohamed Salah terus membaik walaupun timnas Mesir belum bisa memastikan ia bisa tampil untuk pertandingan pertama Piala Dunia 2018 lawan Uruguay. Pemain 25 tahun tersebut mengalami cedera bahu ketika membela Liverpool dalam kekalahan atas Real Madrid di final Liga Champions pada bulan lalu, usai sebuah insiden dengan Sergio Ramos. Salah sudah terlihat bersama rekan-rekannya dalam sesi latihan timnas Mesir di kamp Grozny pada Senin (11/6) kemarin, walaupun belum banyak beraktivitas. Hal itu membuat partisipasinya dalam laga pertama Mesir di Piala Dunia 2018 pun dispekulasikan. “Kami terus memantau situasi dirinya dari hari ke hari,” kata Direktur Timnas Mesir Ehab Lehita seperti dikutip Sky Sports. “Sejak cederanya di final Liga Champions, kami terus melakukan

pemantauan. Mohamed sudah berlatih di Kairo, berlatih kemarin, dan juga hari ini. Kami terus memantau situasinya secara intens bersama dokter. Ia punya sesi perawatan harian dengan bahunya. Ia juga berlatih dalam ruangan di pusat kebugaran dan hari ini ia pun berlatih di lapangan,” ujarnya. “Salah sedang menjalani program intensif di gym sebelum ikut latihan bersama tim di Grozny. Program yang dia jalankan berlangsung baik,” tutur Leheita, dikutip dari Kingfut. Meski tanpa Salah, namun menurut Lehita, para pemain Timnas Mesir nampak semangat menjalani latihan. Mereka tidak terlalu kerepotan untuk beradaptasi dengan cuaca. “Para pemain semuanya sangat senang dengan kota ini, di mana orang-orang datang memberi semangat kepada mereka di latihan perdana ini,” imbuhnya. Mesir akan mengawali kiprahnya di Rusia 2018 dengan menghadapi Uruguay, Jumat (15/6) malam WIB. Jika Salah memang absen di laga tersebut, target berikutnya untuk tampil adalah pada laga kedua lawan tuan rumah Rusia pada Rabu (20/5) dini hari WIB. Di Grup A terdapat tuan rumah Rusia, wakil

Amerika Selatan, Uruguay; wakil Afrika, Mesir; dan wakil Asia, Arab Saudi. Ini bisa disebut grup paling lunak. Uruguay sebagai salah satu kekuatan Amerika Selatan layak diprediksi bakal tampil sebagai juara grup dengan relatif mudah. Di Grup A terdapat dua kontestan Piala Dunia 2018 dengan peringkat

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) paling rendah di antara 32 tim peserta, yakni Rusia (70) dan Arab Saudi (67). Yang menarik, keduanya akan bertemu di laga pembuka, 14 Juni. Inilah laga pembuka dengan dua tim peringkat terendah sepanjang sejarah Piala Dunia sejak digulirkan pertama kali 88 tahun lalu.

Rusia unggul di grup ini. Namun itu bukan karena kehebatan mereka, tapi karena statusnya sebagai tuan rumah. Uruguay adalah tim dengan peringkat tertinggi di Grup A, yakni 14, sedangkan Mesir 45. Melihat posisi peringkat, Uruguay layak dijagokan finis sebagai juara grup. Sebaliknya, Arab Saudi bakal

menghuni dasar klasemen. Posisi kedua lebih tepat menjadi milik Mesir. Apalagi jika Salah kembali pulih. Namun Rusia boleh jadi bangkit dari torehan buruk gagal menang dalam tujuh pertandingan terakhir, yang semua berstatus uji coba, sehingga bisa finis di posisi kedua demi melaju ke babak 16 besar. cit


BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

7


OLAHRAGA BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 8

‘Comeback’ di Kejuaraan Golf Tertua

KLASEMEN LIGA 1 HASIL PERTANDINGAN Sabtu (9/6) PSM 1-0 Persebaya Bali United 2-0 Persipura Jumat (8/6) PS TIRA 0-5 Persija Barito 3-1 Sriwijaya FC Kamis (7/6) Persela 3-1 Mitra Kukar Bhayangkara 1-0 Madura United Rabu (6/6) Perseru 0-1 Arema PSIS 1-0 Borneo FC Selasa (5/6) PSMS 0-3 Persib Senin (4/6) Persipura 1-1 PSM PS Tira 1-0 Barito Minggu (3/6) Madura United 2-2 Bali United Sabtu (2/6) IST

Sriwijaya FC 5-1 Persela Jumat (1/6) Mitar Kukar 2-0 Perseru Serui Borneo FC 3-1 PSMS Arema FC 1-0 PSIS

KLASEMEN 1. PSM

13 7 3 3 19-14 24

1. Barito

13 7 2 4 23-18 23

3. Persela

13 5 5 3 23-19 20

4.Sriwijaya FC

13 5 4 4 20-17 19

5. Persipura

13 5 4 4 21-17 19

6.Bhayangkara

13 5 4 4 14-16 19

7.Persib

11 5 3 3 18-10 18

8. Madura Utd

13 5 3 5 20-23 18

9.Bali United

13 4 5 4 15-15 17

10.Persija

10 5 1 4 18-11 18

11. Borneo FC

13 4 4 5 14-16 16

12. Mitra Kukar

13 5 1 7 17-23 16

13. PS.TIRA

13 5 1 7 17-28 16

14. Arema

13 4 3 6 18-18 15

15.PSMS

13 5 0 8 16-24 15

16.Persebaya

10 3 5 2 15-13 14

17.Perseru

12 4 2 6

18. PSIS

13 4 2 7 15-21 14

5-8 14

Porkot 2018 Diikuti 8.000 Atlet dan Ofisial Sebanyak 8.000 atlet dan ofisial akan hadir pada perhelatan Porkot 2018 di Kota Palembang. Palembang, BP Komitmen Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palembang dalam mempertahankan tahta prestasi teratas di 17 kabupaten/kota bukan hanya isapan jempol saja. Hal tersebut pun ditunjukkan dengan berbagai upaya dalam peningkatan pembinaan prestasi atlet di Bumi Sriwijaya. Untuk mendukung hal tersebut ajang multievent Pekan Olahraga Kota (Porkot) yang bakal digelar pada November 2018 men-

datang akan menjadi ajang kompetisi sekaligus mencari atlet berprestasi untuk persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2019 di Prabumulih. “Ya, persiapan Porkot terus dilakukan dan mengalami progres report yang baik. Kita prediksi akan ada 8.000 atlet dan ofisial yang bakal ikut di ajang ini,” ujar Ketua Harian KONI Palembang Aliyuddin Asral, Rabu (13/6). Lanjut Aliyuddin, saat ini tahap pendistribusian

buku panduan bagi para kontingen kecamatan sudah didistribusikan ke semua kecamatan yang ada di Palembang. Sehingga progres report terus berjalan. “Buku panduan tersebut sangat penting karena berisi bukan hanya soal lokasi kompetisi tapi juga soal aturan dan batasan usia hingga syarat lainnya,” jelasnya. Pria yang juga Sekretaris Umum FORKI Sumsel ini menambahkan, beberapa Koordinator Kecamatan (Korcam) sudah terbentuk dan beberapa Korcam adalah pengurus KONI Palembang. Diharapkan ini akan memu-

dahkan koordinasi untuk persiapan Porkot. “Kita juga perlu LO, kalau administrasi sudah cukup. Meski waktu masih lama tapi persiapan harus terus dilakukan,” terangnya. Memasuki bulan Juli dan Agustus, pihak panitia sudah harus memproses peserta melalui entry by name dan entry by number untuk memastikan jumlah atlet dan jumlah nomor yang akan diikuti para kontingen. “Secara prinsip, persiapan sudah lancar. Tinggal terus kita lakukan sesuai jadwal roundown persiapan,” pungkasnya. sug

Digaransi Perawatan Kesehatan Kelas Satu Joko Driyono

Voting Piala Dunia 2026 PLT Ketua Umum PSSI Joko Driyono dan Sekjen PSSI Ratu Tisha sudah tiba di Rusia. Mereka akan mengikuti Kongres FIFA yang berlangsung di Moskow, sehari sebelum pembukaan Piala Dunia 2018. Kongres FIFA dijadwalkan terselenggara pada 13 Juni 2018. Salah satu poin krusial dalam kongres nanti adalah pemilihan tuan rumah Piala Dunia 2026. Bidding akhir diikuti Maroko dan gabungan Amerika Serikat (AS), Meksiko, dan Kanada. Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki hak suara untuk mengikuti voting pemilihan tuan rumah Piala Dunia 2026. Berbeda dari sebelumnya, pemilihan tuan rumah Piala Dunia kali ini dilakukan dengan melibatkan negara anggota FIFA. Setiap negara, minus negara peserta bidding, memiliki suara untuk memilih. Tidak heran bila sebelumnya peserta bidding begitu gencar melakukan kampanye keliling dunia. Total negara anggota FIFA sebanyak 211. Belum diketahui PSSI akan memberikan suaranya kepada siapa di pemilihan tuan rumah Piala Dunia 2026. Tapi kemungkinan besar PSSI menjatuhkan pilihan kepada United 26 (AS, Meksiko, Kanada). Itu karena beberapa waktu lalu perwakilan United 26 datang ke Indonesia untuk berkampanye. Sedangkan perwakilan dari Maroko tidak ada yang datang menemui PSSI. Hanya saja semua masih menjadi rahasia dari PSSI. fer

Jakarta, BP Perusahaan asuransi AXA Mandiri menjamin seluruh atlet Indonesia yang turun di Asian Games 2018 mendapat perlindungan kesehatan, mulai perawatan setara kelas 1 hingga jumlah pertanggungan Rp250 juta. AXA Mandiri bekerja sama dengan Komite Olimpiade Indonesia (KOI) untuk menjadi salah satu partner resmi kontingen Indonesia dan satu-satunya official partner asuransi, dengan memberikan perlindungan asuransi kesehatan dan jiwa kepada seluruh atlet dan ofisial tim Indonesia selama bertanding di Asian Games 2018. Hal itu disampaikan oleh Director AXA Mandiri, Henky Oktavianus, usai pertemuan dengan perwakilan cabang olahraga serta KOI di Gedung KOI, Senayan, Jakarta, belum lama ini.

IST

Tinjau Pelatnas Wushu untuk Asian Games, Menpora Lakukan Dialog Dari Hati ke Hati dengan Para Atlet. “Ini sebagai bentuk apresiasi kami kepada seluruh atlet pendukung termasuk ofisial yang terlibat. Dengan demikian, bagi kami biaya yang dikeluarkan diharapkan bernilai lebih bagi kemajuan olahraga tanah air,” kata Henky. Adapun masing-masing atlet dan pelatih akan

mendapat nilai asuransi perlindungan jiwa dengan uang pertanggungan sebesar Rp250 juta per orang. Selain itu, AXA Mandiri juga memberikan manfaat tambahan asuransi jiwa kepada atlet Indonesia peraih medali emas dengan nilai pertanggungan hingga Rp1 miliar per orang. “Saat ini kami fokus

untuk bekerja sama dalam menyediakan perlindungan asuransi kepada para atlet selama kompetisi berlangsung, karena pada saat ini adalah masa paling rentan para atlet untuk terkena risiko,” Henky menjelaskan. “Nilai asuransi yang disiapkan untuk setiap atlet tentunya berbedabeda sesuai dengan manfaat asuransi yang nantinya mereka terima. Misalnya saja, manfaat rawat inap dan rawat jalan bagi setiap atlet bisa saja berbeda nilainya. Namun yang dapat kami pastikan bahwa manfaat asurnasi kesehatan yang mereka terima (baik rawat inap maupun rawat jalan) adalah setara dengan perawatan kelas satu. Selain itu, setiap atlet dan official juga akan menerima manfaat perlindungan jiwa dengan uang pertanggungan sebesar Rp250 juta per orang,” tuturnya. fer

New York, BP Legenda hidup golf dunia Tiger Woods , dikabarkan akan kembali bersaing untuk merengkuh gelar Kejuaraan Golf Amerika Serikat Terbuka 2018. Kabar ini muncul ditengahkeraguan terhadap kemampuan Woods karena lama absen dan mengalami beberapa kejadian kontroversial. Sebagaimana dipetik dari ESPN, mantan pelatih Woods, Hank Haney, yakin Woods tetap bisa tampil kompetitif meski sudah menginjak usia 42 tahun dengan riwayat cedera yang parah. “Saya percaya dia (Tiger) akan memenangi turnamen lagi, dan saya pikir dia akan menjadi juara lagi,” kata Haney yang merupakan salah satu mantan pelatih Woods pada periode 2004 hingga 2010. Ketika dilatih Haney, Woods mengalami periode cemerlang dengan memenangi enam kejuaraan besar dan mendulang 31 kemenangan PGA Tour. Kendati demikian, Haney menyatakan bahwa meski Woods memiliki banyak pengalaman, iasepertinya

akan kesulitan untuk memenangi Amerika Serikat Terbuka. Pasalnya, Woods tidak akan bisa tampil seperti dulu kala karena banyak faktor yang membuat performanya menurun. Terlebih lagi, kini para pesaingnya juga sangat berambisi memperebutkan hadiah yang bernilai 12 juta Dollar AS dalam perayaan 118 tahun Kejuaraan Golf Amerika Serikat yang berlangsung 14 hingga 17 Juni di Shinnecock Hills Golf Course itu Mantan pegolf nomor satu dunia, David Duval, sudah tidak sabar melihat kembalinya Tiger –julukan Tiger Woods– di dunia golf. Bahkan, Duval mengatakan sangat ingin melihat perubahan apa yang dibawa Woods saat bertanding ketika sudah lama tidak bermain. “Pada titik ini, dengan apa yang telah kita lihat dengan reinkarnasi dan comeback terbarunya Woods, saya akan benarbenar pergi ke arah yang berlawanan karena biasanya jika Anda berpikir tentang AS Terbuka ini adalah kompetisi bergengsi,” ujar Duval. fer

Dapat Teror dari Suporter Persija Jakarta, BP Salah satu Disjoki (DJ) cantik Indonesia Dinar Candy beberapa waktu lalu mengaku pernah mendapat perlakuan kata-kata tak senonoh dari pesepakbola Marko Simic. Hal itu terjadi kala keduanya melakukan video call. Pengakuan yang tak lazim ini pertama kali diketahui melalui akun media sosial Dinar Candy. Tentu saja publik sangat tercengang akan pengakuannya. Kendati demikian, Dinar Candy baru saja mengungkapkan hal baru. Dirinya mengaku mendapat teror dari penggemar Marko Simic. Teror semakin menakutkan lantaran mereka siap membunuh Dincar Candy ketika tengah di Jakarta. “Aduh seram ancamannya. Seperti ‘hey, awas ya, lo, kalau show di Jakarta, gue datengin lo, gue matiin lo’ sampai begitu,” jelas Dinar Candy kepada awak media di Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini. Mendapat banyak teror yang sangat menakutkan dari orang tak dikenal, Dinar langsung melakukan komunikasi dengan pengacaranya. Entah akan dibawa ke jalur hukum atau tidak, Dinar masih bergeming. “Saat ini kalau lawyer (pengacara) sudah konsultasi banyak, cuma belum dieksekusi karena Dinar masih banyak pekerjaan, sih. Kita lihat saja nanti. Kami belum bisa memutuskan,” jelasnya.

Dinar Candy Sekadar informasi kalau awal mula cerita Dinar Candy adalah ketika Marko Simic mengirim pesan ke Direct Message (DM) Instagram untuk meminta nomor teleponnya. Saat itu Dinar mengaku tak ada pikiran apa-apa ke Simic. “Sebenarnya Dinar tidak terlalu kenal baik sama dia (Simic) karena ada masalah gitu. Jadi dia itu pernah nge-DM di Instagram Dinar, Dinar pikir itu positif thinking-nya dia itu butuh teman atau apa, karena Dinar tdak nonton dan update masalah bola juga,” jelasnya. “Dinar sempet disuruh ke apartemen dia. Jadi dia tiga kali video call. Yang pertama tanya-tanya biasa, terus yang kedua suruh ke apartemen dia, aku tidak mau. Yang ketiga ‘Take off your clothes’. Itu sih yang Dinar ‘wow’,” pungkas Dinar. fer

Mudik ke Tajikistan Demi Makanan Favorit Davronov memilih merayakan Hari Raya Idul Fitri di Tajikistan karena merindukan makanan khas negaranya yang tidak bisa ditemui di Indonesia. GELANDANG asing Madura United Nuriddin Davronov telah tiba di negara asalnya, Tajikistan, sejak Sabtu (9/6). Dia telah meninggalkan Indonesia sejak Jumat atau sehari sebelumnya. Davronov mengatakan, ingin merayakan Idul Fitri di bersama keluarganya di negara bekas Uni Soviet itu. Ia ingin memanfaatkan libur lebaran yang diberikan oleh klub dengan pulang kampung. Apalagi, pemain bernomor punggung 8 Madura United itu mengaku sangat merindukan beberapa makanan khas Tajikistan

yang jelas tidak ditemuinya di Indonesia. Kepulangannya ke hanya terjadi beberapa kali saat membela Timnas Tajikistan. “Saya di Surabaya tinggal bersama istri, anak, dan juga ibu saya. Jadi, keluar saya ikut ke sini, dan kami semua ingin merayakan Idul Fitri bersama keluarga lainnya. Apalagi, ada beberapa makanan khas yang ingin saya cicipi lagi,” kata Davronov. Salah satu menu makanan favoritnya adalah osh atau palav. Itu merupakan sebuah menu makanan nasi dengan campuran sayuran dan irisan daging yang dihidangkan dengan porsi besar. “Warna nasinya kuning. Saya kadang merasa itu seperti nasi goreng tapi juga tidak terlalu mirip. Tapi, komposisi bumbunya berbeda karena sayuran dan

dagingnya lebih banyak,” imbuh kapten Timnas Tajikistan itu. Namun, bukan hanya aroma dan rasa dari masakan itu yang dinantikan oleh Davronov. Melain, kebersamaannya dengan keluarga untuk melepas rindu mejadikannya tampak bersemangat. “Cara makan osh biasanya dihidangkan dengan porsi besar dan kami makan secara bersamasama. Itu sedah menjadi budaya di beberapa negara Asia Tengah dan Asia Barat. Kebersamaan dengan keluarg itu yang sangat bernilai,” ujar eks punggawa Istiklol itu. Hanya ada sekitar 10 hari saja waktu yang dimiliki oleh Nuriddin Davronov untuk menikmati waktu liburnya kali ini. Para punggawa Laskar Sape Kerrab akan kembali memulai latihan pada tanggal 18 Juni 2018. fer

Nuriddin Davronov


Mengapa Jumlah Rakaat Shalat Tarawih Bisa Beda?

R

AMADHAN adalah bulannya ibadah. Selain dengan berpuasa, umat Islammenghidupkan malam-malam sepanjang Ramadan, salah satunya dengan shalat Tarawih. Tetapi, kerap timbul perdebatan mengenai jumlah rakaat sholat Tarawih yang tepat. Sebagian memandang 20 rakaat yang afdhal, sedangkan sebagian lainnya delapan rakaat. Itu belum termasuk shalat penutup yaitu witir. Jika dengan witir, maka jadi 23 rakaat atau 11 rakaat. Penganut dua pandangan ini saling berbantahan, sampai pusing jika disimak. Lantas, mengapa ada pandangan berbeda, padahal sama-sama shalat Tarawih? Dikutip dari NU Online, shalat Tarawih sebenarnya adalah bagian dari qiyamul lail di bulan Ramadan. Dasarnya adalah hadis riwayat Bukhari Muslim, Rasulullah Muhammad SAW bersabda, “Barangsiapa bangun (shalat malam) di bulan Ramadhan dengan iman dan ihtisab, maka diampuni baginya dosa-dosa yang telah lalu.” Sebenarnya, Rasulullah SAW sendiri tidak memerintahkan umat Islam melaksanakan shalat Tarawih. Rasulullah hanya mencontohkan shalat malam yang dilakukan selama Ramadhan. Shalat Tarawih baru disyariatkan ketika kepemimpinan Khalifah Umar bin Khattab RA. Pelaksanaannya dari sebelumnya sendiri-sendiri menjadi berjamaah. Dalam sebuah riwayat Imam Muslim, awalnya Rasulullah SAW shalat di Masjid Nabawi ketika malam bulan Ramadhan. Para sahabat yang tahu lantas mengikuti Rasulullah SAW. Lama-lama, makin banyak sahabat yang ikut shalat. Dua malam setelahnya, Rasulullah SAW kembali shalat di Masjid Nabawi. Malah semakin banyak yang ikut shalat di belakang Rasulullah SAW. Empat hari kemudian, Rasulullah SAW tidak muncul di Masjid Nabawi. Para sahabat jadi heran, kemudian bertanya kepada Rasulullah suatu pagi. Rasulullah SAW menjawab, ” Sebenarnya tidak ada yang menghambatku untuk turut serta bersama kalian. Hanya saja aku takut nanti hal ini akan menjadi wajib.” Riwayat di atas menjelaskan bagaimana awalnya syariat shalat Tarawih. Terkait jumlah rakaat, beberapa mazhab fikih tidak banyak berbeda pendapat. Ibnu Rusyd dalam Bidayatul Mujtahid menyatakan perbedaan pandangan mengenai jumlah rakaat hanya masalah afdhaliyah, artinya mana yang lebih afdhal. Imam Malik bin Anas, Imam Abu Hanifah, Imam Asy Syafi’i, dan Imam Ahmad bin Hambal berpendapat Tarawih paling afdhal sebanyak 20 rakaat. Meski begitu, ada juga yang berpendapat Tarawih itu 36 rakaat. Sedangkan kalangan yang memandang Tarawih itu delapan rakaat mendasarkan pada hadis berikut. “Diriwayatkan dari Abu Salamah, ia pernah bertanya kepada Aisyah, ‘Bagaimana shalat Nabi Muhammad di bulan Ramadhan?’ Aisyah menjawab, ‘Beliau tak menambah pada bulan Ramadhan dan bulan lainnya lebih dari sebelas rakaat, shalat empat rakaat, yang betapa bagus dan lama, lantas shalat empat rakaat, kemudian tiga rakaat. Aku pun pernah bertanya, Wahai Rasulullah, apakah engkau tidur sebelum menunaikan shalat witir? Beliau menjawab, “ Mataku tidur, tapi hatiku tidak.” Perbedaan yang terjadi mengenai jumlah rakaat shalat Tarawih lebih disebabkan perbedaan cara pandang dalam memaknai hadis. Yang patut diketahui, tidak ada hadis Rasulullah SAW yang secara tegas menyebut jumlah rakaat shalat Tarawih. edo

○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○

BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 9

Keutamaan Puasa Sunah 6 Hari di Bulan Syawal Bulan suci Ramadhan 1439 Hijriah hampir berakhir, tibalah hari kemenangan di bulan Syawal. Bagi Anda yang mengharapkan kemuliaan setelahnya, jangan lupa puasa sunah enam hari di bulan itu. Jakarta, BP “Keutamaannya sama dengan puasa satu tahun penuh ke depan,” ucap Kiai Haji Cecep Jaya Karama, pengasuh Pondok Pesantren Nurul Huda, Cisurupan, Garut, Jawa Barat, Senin sore, 11 Juni 2018. Menurutnya, puasa sunah enam hari di bulan Syawal dianjurkan Nabi Muhammad SAW. Dalam hadis sahih yang diriwayatkan HR Muslim, Rasulullah mengatakan, jika orang yang telah melakukan puasa Ramadhan dianjurkan melanjutkannya dengan puasa sunah enam hari setelahnya. “Maka dia (mendapatkan pahala) sebagaimana orang yang

berpuasa selama satu tahun,” katanya. Bahkan penjelasan lebih rinci dijabarkan dalam Kitab Syarah Sahih Muslim yang ditulis oleh Imam Nawawi juz 7 halaman 56, Rasulullah mengatakan, “Barangsiapa berpuasa penuh di bulan Ramadan lalu menyambungnya dengan (puasa) enam

hari di bulan Syawal, maka (pahalanya) seperti ia berpuasa selama satu tahun.” Dalam pelaksanaannya, Kiai Cecep menilai jika puasa sunah bulan Syawal lebih utama jika dilakukan secara berurutan sejak hari kedua Syawal hingga enam hari ke depannya. “Namun andaikan dilakukan dengan

dipisah-pisah atau dilakukan di akhir bulan Syawal pun juga masih mendapatkan keutamaan sebagaimana hadis di atas,” ujarnya. Kiai Cecep mengatakan pula, berdasarkan Syarah Nawaawi ‘ala Muslim juz 7 halaman 56 disebutkan, alasan menyamakan pahala enam hari Syawal dengan puasa setahun

lamanya berdasarkan nilai pahala kebaikan yang diberikan dilipatkan hingga 10 kali ganjaran (1 bulan Ramadan, 30 hari x 10 = 300 hari). Adapun 6 hari di bulan Syawal menyamai dua bulan lainnya (6 x 10 = 60 hari atau 2 bulan). “Jadi total 360 hari kita mendapatkan pahala puasa,” KH Cecep Jaya memaparkan. edo

PMMD Sumsel Buka Posko Mudik Palembang, BP Pemuda Mandiri Membangun Desa ( PMMD) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) yang merupakan komunitas yang dibentuk Kemenpora, membuka Posko mudik Idul Fitri 1439 H di halaman Masjid Besar Al Muhajirin di Jalan Palembang-Betung Km 16, Kelurahan Sukajadi, Kabupaten Banyuasin, Rabu (14/6). Posko ini diharapkan bermanfaat terutama bagi kalangan pemudik sendiri yang akan berlebaran ke kampung halamannya. Koordinator pendamping PMMD Sumsel yang

juga koordinator posko, Syaferi mengatakan, posko ini dibentuk hanya satu titik karena terkait anggaran yang minim. “Kita menggunakan dana kita sendiri mendirikan posko ini dan teman teman relawan kita fokuskan di posko ini dan kita dibantu Kemenpora dalam kegiatan ini, “ katanya didampingi sejumlah kader PMMD perwakilan Sumsel . Menurut dia, pihaknya mendapatkan kabar untuk arus balik posko ini tetap dipertahankan dan pihaknya masih menunggu konfirmasi lebih lanjut.

“Untuk Sumsel posko mudik titiknya di sini Talang Kelapa dan hampir seluruh Indonesia mendirikan posko ini oleh Kemenpora,” katanya. Untuk fasilitas posko ini yang disiapkan seperti kipas angin, bantal, pijat refleksi, makanan ringan, dan minuman secara gratis. Dan momen buka puasa ada pembagian takjil gratis serta ada live musik hadro dari Masjid Besar Muhajirin. Kegiatan ini juga menurutnya untuk mensosialisasikan Asian Games 2018 dan Asian Paragames 2018. osk

BP/DUDY OSKANDAR

POSKO – Koordinator pendamping PMMD Sumsel yang juga koordinator posko, Syaferi didampingi sejumlah kader PMMD perwakilan Sumsel berpoto bersama, Rabu (13/6).

Hukum Mengerjakan MKGR dan FBBI Bantu Panti Asuhan Heri Amalindo Akan Gelar Open House Shalat Jumat Bersamaan Idul Fitri

J

IKA sesuai perhitungan kalender, 1 Syawal 1439 H jatuh pada 15 Juni 2018. Artinya, Idul Fitri berlangsung pada hari Jumat. Pemerintah belum menetapkan kapan jatuhnya Idul Fitri tahun ini. Tetapi, dua ormas Islam Indonesia, Muhammadiyah dan Persatuan Islam melalui metode hisab (perhitungan) menetapkan Idul Fitri jatuh pada Jumat 15 Juni. Di hari Jumat terdapat Shalat Jumat yang juga dianggap sama dengan Shalat Ied. Lantas, apakah tetap harus menjalankan shalat Jumat jika paginya ada Shalat Ied? Dikutip dari laman rumaysho, terdapat sebuah riwayat yang menjelaskan mengenai persoalan ini. Dalil tersebut diriwayatkan Abu Daud, An Nasai, Ibnu Majah, dari Iyas bin Romlah Asy Syamiy. “Aku pernah menemani Mu’awiyah bin Abi Sufyan dan ia bertanya pada Zaid bin Arqom, ‘Apakah engkau pernah menyaksikan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bertemu dengan dua ‘ied (hari Idul Fitri atau Idul Adha bertemu dengan hari Jumat) dalam satu hari?’ ‘Iya’, jawab Zaid. Kemudian Mu’awiyah bertanya lagi, ‘Apa yang beliau lakukan ketika itu?’ ‘Beliau melaksanakan shalat ‘ied dan memberi keringanan untuk meninggalkan shalat Jumat,’ jawab Zaid lagi. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Siapa yang mau shalat Jum’at, maka silakan’.” Asy Syaukani dalam kitab As Sailul Jaror berpendapat dalil ini memiliki syahid atau riwayat penguat. Imam Nawawi dalam kitab Al Majmu’ mengatakan sanad dalil ini jayyid (antara shahih dan hasan). Sementara ‘Abdul Haq Asy Syubaili dalam kitab Al Ahkam Ash Shugro berpendapat sanad dalil ini adalah shahih. Sedangkan Syeikh Al Albani dalam Al Ajwibah An Nafi’ah mengatakan dalil ini shahih. Dengan demikian, meninggalkan shalat Jumat karena sudah melaksanakan shalat Ied di hari yang sama dibolehkan. Tetapi, tidak pula dilarang seseorang melaksanakan Jumatan meskipun sudah menjalankan sholat Ied. Apabila seorang Muslim tidak mengerjakan shalat Jumat karena telah melaksanakan sholat Ied, dia tetap harus melaksanakan shalat Dzuhur. Namun jika memilih shalat Jumat tentu lebih baik. edo

Palembang, BP Di pengujung Ramadhan dan di tengah kesibukan melakukan aktivitas mudik kampung, dua Organisasi Masyarakat (Ormas) MKGR Sumsel bersama Forum Bangsa Batak Indonesia (FBBI) terus melakukan aksi sosial. Kali ini kedua ormas melakukab bakti sosial ke panti asuhan yang berada di kawasan Citra Damai Jalan MP. Mangkunegara. Jimmy Lomban Gaol selaku Ketua FBBI Sumsel menuturkan, pelaksanaan kunjungan tersebut merupakan agenda rutin yang dilakukan dan kali ini bersinergi dengan ormas MKGR Sumsel. “Kami berharap bantuan ini dapat bermaanfaat buat anak anak panti asuhan dan dalam kesempatan ini kami mohon kepada pengurus panti kiranya mendoakan Provinsi Sumsel yang kita cintai ini terus damai, sukses zero konflik, tercipta Pilkada damai 27 juni 2018. Sukses penyelenggaran Asian Games Sumsel Jakarta Palembang, 18.08.2018,” ujarnya, Rabu (13/6). Dilanjutkan Jimmy ada 200 paket sembako yang diserahkan kepada panti asuhan, di tiga tempat berbeda paket. “Sembako yang kita Serahkan itu berupa 100 Kg beras, dan 100 dus minuman. Jumlah.yang tak terlalu banyak ini semoga bermanfaat bagi saudara-saudara kita di

BP/IST

BAKTI SOSIAL – Wakil Ketua DPD Ormas MKGR Sumsel, Herryandi Sinulingga, AP menyerahkan paket sembako kepada panti asuhan dalam rangkaian bakti sosial.

panti asuhan,” urainya. Sementara itu Pengurus Panti Asuhan Amal Ma’ruf, Marwati saat dibincangi mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan tersebut. “Alhamdulillah kami ucapkan terima kasih pada bapak-bapak yang sudah membantu kami, namun kalau boleh nanti kami berharap agar dapat membantu anakanak panti untuk kebutuhan sekolah seperti alat-alat sekolahan,” harapnya. Ketua DPD Ormas MKGR Sumsel yang diwakili Wakil Ketua Herryandi Sinulingga, AP menjelaskan, bantuan ini merupakan sumbangsih dari rekan-rekan pengurus dan Anggota Ormas MKGR Sumsel yang bekerja sama dengan FBBI. “Kita berharap bantuan ini dapat memberikan sedikit kebahagian bagi saudara kita di Panti Asuhan di Pelita Hati, Tali Kasih,

dan Panti Asuhan Amal Ma’ruf. Dan kita juga apresiasi teman kita Ketua Ormas MKGR Muba turut hadir bersama sama dalam moment ini,” terangnya didampingi Ketua DPC Ormas MKGR Muba, Ardiansyah, SE. Herryandi menambahkan pihaknya membagikan 2.000 paket sembako kepada warga yang kurang mampu yang disebar oleh pengurus DPD MKGR Sumsel di wilayah Kota Palembang kepada Keluarga Besar MKGR dan warga kurang mampu. “Semua ini kita dapatkan atas bantuan rekan organisasi MKGR bersama pengurus FBBI yang setiap tahun rutin kita lakukan. Dan sebelumnya Ketua DPAC MKGR Bayung Lencir, Junaidi Gumay membantu warga di 8 desa di Kecamatan Bayung Lencir, Muba sebanyak 3,5 Ton beras bagi warga tak mampu,” katanya. arf

PALI, BP Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah, Bupati PALI Ir H Heri Amalindo, MM akan mengelar open house di kediaman rumah dinas Komperta Pendopo. Sebelum open house, Bupati PALI akan menjalankan shalat berjamaah di lapangan bola kaki Sumberjo. Kepala Bagian (Kabag) Humas dan Protokol Deni Pramulia, SH mengatakan, Bupati PALI akan membuka rumah seluas-luasnya untuk menyambut kedatangan tamu yang ingin silaturrahmi bersama keluarga di rumah di Bupati PALI di kawasan Komperta Pandopo. “Pak Bupati shalat Idul Fitri berjamaah di lapangan bola kaki Semberjo, selanjutnya akan mengadakan Open house di rumah dinas,” kata Deni, Selasa(12/6).Dikatakan Deni, tujuan open house di hari raya Idul Fitri untuk mempererat tali silaturrahmi antar-warga dengan Bupati PALI dan Pemerintah Kabupaten PALI. “Open house terbuka untuk umum, pak bupati PALI membuka pintu seluasnya untuk mengundang warga untuk silaturrahmi,” katanya. Disinggung apa saja menu makanannya open house di rumah bupati PALI, dia mengatakan disediakan makanan tradisional makan pembuka, berat, dan buah-buahan. “Makanan yang disediakan open house, makanan tradisional, pempek, buahbuahan, nasi, lauk pauknya, serta makanan tradisional lainnya,” jelas Deni. hab

BP/IST

KANTOR – Gerbang untuk memasuki kantor Bupati PALI.


KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

10

Dikontak Didi Mahardika Sebelum Punya Pacar Baru Sekali waktu artis peran Vanessa Angel pernah berkomunikasi dengan mantan kekasihnya, Didi Mahardika. Saat itu Angel belum berpacaran dengan Bripka Lingga Permana Ersan.

H

AL itu dikatakan Angel saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (13/6). “Kami memang sempat kontak-kontakan lagi, tapi

sebelum sama Mas Lingga ya kontakannya. Jadi ya udah kami silaturahmi ajalah,” kata Angel. Komunikasi yang sempat terputus itu mulai terjalin kembali seusai Angel

dipertemukan dengan Didi dalam sebuah acara. Sejak itulah Didi akhirnya menghubungi Angel terlebih dahulu. “Waktu itu juga dipertemukan di suatu acara. Seiring berjalannya waktu akhirnya malah dia hubungi aku juga,” ucapnya. Menurut Angel, berkomunikasi dengan mantan kekasih adalah hal yang wajar. Angel pun menyambut baik bila Didi ingin memperbaiki

hubungan di antara mereka. “Silaturahmi mah pasti, yang namanya silaturahmi enggak boleh diputus, berhubungan mah berhubungan aja, aku mah enggak apa-apa. Sebenarnya orang hubungan dari awal terus putus enggak harus menjauh,” ucap Angel. Angel dan Didi pernah berencana untuk menikah, namun di tengah jalan hubungan mereka kandas. pit

Lebaran Jaga Restoran LEBARAN tahun ini bakal berbeda bagi keluarga artis peran Nirina Zubir. Mereka nantinya merayakan Idul Fitri sembari mengurusi restoran dan kedai minuman di Bandung, Jawa Barat. “Lebaran kerja jaga restoran di Bandung. Hollycow Bandung,” kata saat ditemui di XXI Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Karena baru buka dua hari sebelum puasa, Nirina dan sang suami Ernest Syarif masih perlu sering-sering memantau langsung usaha mereka itu. “Jadi karena masih baby masih pengin dijagain, dituntun. Sama ngurus usaha minuman aku namanya HQQ, itu minuman Thai tea. Itu harus dijagain juga,” ujar Nirina. Walaupun begitu, ia dan Ernest tak mau ketinggalan momen lebaran. Mereka membuat kue kering bersama serta menyiapkan busana lebaran. “Anak-anak minta ritual bikin kue. Mereka pengin bikin cookies bareng. Jadi aku penuhin, yang penting ada momen kebersamaan,” kata Nirina. pit

Taeyeon SNSD Keluarkan Album Mini Baru TAEYEON (29), vokalis utama girlband K-pop Girls’ Generation atau SNSD, akan merilis album mini ketiganya, Something New, dalam minggu depan. Rencana tersebut diungkapkan oleh pihak agensinya, SM Entertainment, pada Selasa (12/6) waktu Korea. Album itu, yang disiapkan akan dikeluarkan pada Senin (18/6) mendatang, akan menjadi rilis pertama sesudah mini album keduanya, This Christmas: Winter Is Coming,

yang dikeluarkan pada Desember 2017. Taeyeon akan menunjukkan sisi-sisi barunya dalam album mendatang, yang berisi enam lagu dari beragam genre, termasuk lagu utamanya. Mengawali karier menyanyinya sebagai member Girls’ Generation atau SNSD pada2007, Taeyeon mulai berkarier solo pada 2015. Album mini pertamanya adalah I. Ia telah mencetak sejumlah hit, antara lain ‘Rain’, ‘Why’, ‘11:11’, dan ‘Fine’. pit

Dipalak Keponakan Bagi-bagi Salam Tempel MANTAN penyanyi cilik Tasya Kamila menyadari bahwa ia akan ‘dipalak’ para keponakannya saat Lebaran nanti. Untuk itu, Tasya menyiapkan salam tempel. “Ya biasa lah, aku bukan bagi-bagi lagi, udah dipalakin sama ponakan-ponakan, sepupu aku yang masih kecil pasti dipalakin, jadi disiapin lah,” kata Tasya saat ditemui di kawasan Tendean, Rabu (13/6). Untuk jumlah nominalnya, Tasya meminta ibundanya yang mengatur. “Aduh total budget urusannya mama deh tuh. Pokoknya aku,

‘Mah siapin THR ya buat anak-anak tuh’,” sambung pelantun ‘Libur Telah Tiba’ itu. Tasya akan merayakan hari raya Idul Fitri di Jakarta bersama keluarga. “Lebaran ini di Jakarta aja sih. Enak di Jakarta lagi sepi, enggak macet. Aku enggak punya kampung, eyang rumahnya di Jakarta, jadi ke rumah eyang,” tutur Tasya. “Seperti orang-orang biasanya aja, shalat Ied dulu, baru habis itu sungkeman, maafmaafan keluarga inti dulu, baru deh makan ketupat sayur, terus rendang, enak deh,” lanjutnya. pit

James Corden Goda Fan Dengan Klip BTS di ‘The Late Late Show’ PEMANDU acara kondang James Corden menggoda para penggemar dengan sebuah cuplikan penampilan boyband Korea BTS di acara bincang-bincang yang dibawakannya, The Late Late Show. Tagar #BTSXCORDEN pun menggema di Twitter.

Corden mengunggah sebuah klip berdurasi 15 detik yang menunjukkan grup Korea dengan personel tujuh orang tersebut. Penampilan ini dijadwalkan tayang pada Selasa (12/6) malam di Amerika Serikat. Dalam video tersebut

terlihat V, Suga, Jin, Jungkook, RM, Jimin dan J-Hope menyanyikan dan menarikan lagu terbaru mereka, Fake Love. Para ARMY-julukan penggemar BTS-yang berada di studio terdengar berteriak bersahutan. BTS akan menjadi

penampil musik di episode kali ini. Selain boyband besutan BigHit Entertainment ini, The Late Late Show juga akan berbincang dengan rapper sekaligus konglomerat musik Sean ‘Diddy’ Combs dan aktor Ashton Kutcher. Ini akan menjadi penampilan kedua BTS di

The Late Late Show setelah penampilan debut mereka di program yang ditayangkan CBS itu pada November 2017 lalu. ”BTS TELAH TIBA DI #LATELATESHOW,” kicau staf program tersebut seakan ingin menggugah antusiasme penggemar. pit


BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

11

Hari Ini Puncak Arus Mudik

BP/DUDY OSKANDAR

SAKSI–Syahril Anwar dan Helmansyah, dua alumni STM Pertambangan tahun 1977, telah membuat peryataan di atas meterai Rp6000 dan disahkan cap notaris bahwa pernah menjadi siswa STM Pertambangan Palembang dari tahun 1975 sampai 1977 (atau dari kelas satu sampai kelas tiga) dan lulus ujian.

Dua Bukti Baru Mentahkan Bantahan Mawardi Soal Dugaan Ijazah Palsu MY Palembang, BP Tekanan terhadap Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Mawardi Yahya dengan persoalan dugaan ijazah palsu tak terbendung. Meski pencoblosan Pilkada Sumsel kurang dari sebulan lagi, dugaan penggunaan ijazah yang dilakukan calon wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya terus bergulir. Syamsul Rizal yang memiliki data dan informasi dugaan penggunaan ijazah palsu oleh Mawardi Yahya menegaskan kalau dirinya telah mendapatkan bukti baru atau novum yang layak bagi aparat kepolisian untuk mencabut SP3 kasus ini di Polda Sumsel. Syahril Anwar dan Helmansyah, dua alumni STM Pertambangan tahun 1977, telah membuat peryataan di atas meterai Rp6000 dan disahkan cap notaris bahwa pernah menjadi siswa STM Pertambangan Palembang dari tahun 1975 sampai 1977 (atau dari kelas satu sampai kelas tiga) dan lulus ujian. Semasa menjadi siswa STM Pertambangan Palembang tahun 1975 sampai 1977 mereka tidak pemah melihat maupun mengenal Mawardi Yahya sebagai siswa STM Pertambangan Palembang tahun 1975 sampai 1977. Selain itu mereka tidak pemah melihat Mawardi Yahya praktik lapangan di perusahaan tambang (PT TABA Muaraenim, PT Stanvac Indonesia di Pendopo, PT Timah Bangka) yang ada di Sumatera Selatan sebagai syarat utama untuk bisa mengikuti ujian akhir tahun 1977. “Banyak orang tidak tahu masalah ini, aku tahu, tentang buku induk, saya tahu prosedur ujian, aku tahu, prosedur buat ijazah aku tahu. Tahu-tahu Polda Sumsel mengambil ijazah Helmansyah dan Mawardi dibawa ke Forensik Polda Sumsel, bilang blankonya sama dan asli. Saya bilang uang Rp100 ribu plastik dengan uang Rp100 ribu kertas, siapa bilang uang Rp100 ribu plastik itu palsu, enggak ada, asli tapi tidak bisa dibelanjakan,” kata Syamsul Rizal kepada wartawan di Palembang, Selasa (12/6).

Selain itu apa pun bukti yang dirinya sodorkan selalu ditolak Polda Sumsel yang mengatakan bukan novum (bukti baru). Dengan pengakuan Syahril Anwar dan Helmansyah menurutnya, novum atau bukti baru yang sudah dia serahkan ke Mabes Polri untuk diusut kasus ini “Sekarang 1976 Mawardi sekolah di SMA Kerinjing, 1975, 1976 1977 STM Tambang cuma 1976 dan 1977 khusus di BLK, tidak mungkin Mawardi itu datang di tiga tempat sekolah, zaman itu. Apakah ini bukan novum, tapi kata Polda bukan novum, sekarang aku yang minta ijazah yang benar saja, itulah dari Diknas Sumsel dan sekarang lagi di cari Diknas Sumsel,” katanya. Selain itu siswa-siswa kawan Mawardi sekolah sudah ada yang memalsukan keterangan . “Yang udah diadukan paling dekat ini, Sayuti, yang di Jeramba Karang, nanti aku mengadukan surat pernyataan palsu dia, kita lapor polisi,” katanya. Selain itu pihaknya, juga akan menyampaikan ke polisi atas pengakuan dua siswa STM Tambang Helmansyah dan bahwa Mawardi tidak pernah ada di sekolah tersebut apalagi dikenal mereka. “Sedangkan siswa STM Tambang lainnya membuat surat palsu mengatakan kalau Mawardi teman sekolah mereka,” katanya. Syamsul Rizal juga menyampaikan, bahwa beberapa hari yang lalu sudah mendatangi Bareskrim Mabes Polri untuk menyampaikan data-data pendukung kejanggalan ijazah STM Pertambangan Palembang atas nama Mawardi Yahya, dan kedepan akan terus mendesak agar aparat terkait dapat menindaklanjutinya agar proses hukum tetap berjalan dan segera dilakukan penyidikan atas laporan tersebut. “Saya sudah memiliki banyak data ditambah lagi dengan surat pernyataan dari 2 alumni ini, saya sangat benci ada orang yang berjuang untuk sekolah dengan benar tapi ada juga yang tidak sekolah dan hanya dengan bayar Rp20 juta dapat ijazah,” kata Syamsul Rizal. rel

Speedboat Karam lakaan tersebut, tiga orang tewas tenggelam dan lainnya selamat. Humas SAR Palembang, Willy Dayu, mengatakan, berdasarkan data yang diterima pihaknya, jumlah penumpang kapal speedboat Albert sebanyak 30 orang. “Kapal speedboat ini mengalami kecelakaan tunggal dan mengakibatkan kapal pecah dan tenggelam,” katanya. Speedboat yang karam beserta para penumpang yang selamat sudah dievakuasi ke Sungai Pasir, OKI. Dalam pencarian korban, pihaknya menurunkan alat dan kendaraan se-

perti dua set alat selam, satu unit truk keselamatan, satu unit mobil keselamatan, empat unit alat komunikasi dan satu GPS. “Kami juga dibantu ABK KN SAR Setyaki, Polair Sungai Lumpur dan masyarakat setempat untuk melakukan pencarian ini,” ujarnya. Kapolres OKI AKBP Ade Harianto mengatakan, pihaknya masih menyelidiki peristiwa tersebut. “Kronologi rincinya belum bisa dipastikan, masih kami selidiki. Apakah benar murni kecelakaan tunggal atau tidak. Akan kami periksa ABK dan para penumpang,” ujarnya. idz

Berikut daftar penumpang selamat dan meninggal yang dirilis Basarnas Palembang Kapten kapal: Apis Anak buah kapal: - Albet - Ricardo Penumpang yg selamat : 24 orang 1. Jamil 2. Novi 3. Andri 4. Rindi 5. Supri 6 Lunas 7. Helen 8. Yohana 19. Bas 10. Serius 11. Doni 12. Genjut

13. Erwin 14. Marsiah 15. Rian 16. Beni 17. Riska 18. Hamang 19. Herlina 20. Rika 21. Desi 22. Ledi 23. Jerli 24. Andes Meninggal dunia : 3 orang 1. Irga 2. Imel 3.Devi anak dari korban selamat Novi

Palembang, BP Arus mudik Lebaran melalui jalur kereta api melonjak. Lonjakan mencapai 5 hingga 7 persen. Puncak arus mudik diperkirakan akan berakhir pada hari Kamis (14/6). PT KAI Divre III Palembang pun melakukan penambahan 6 gerbong. Pantauan di lapangan, arus mudik Lebaran melalui moda kereta api sudah cukup padat sejak H-7. Namun mendekati Lebaran, lonjakan terjadi, terutama rute Kertapati-Lubuk Linggau, bahkan dilakukan penambahan gerbong. “Secara total angkutan mudik ditambah 6 gerbong, dari 35 gerbong menjadi 41 gerbong,” kata Manager Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryani, Rabu (14/6). Aida mengatakan, penambahan gerbong dilakukan pada rute KertapatiLinggau masing-masing satu gerbong kelas bisnis dan ekonomi. Dengan rincian, tanggal ganjil untuk keberangkatan KertapatiLubuk Linggau, sedangkan tanggal genap untuk tujuan Linggau-Kertapati. Aida menjelaskan, penambahan gerbong dilakukan karena terjadi lonjakan pemudik. “Untuk Kertapati - Lampung masih belum ada penambahan,” katanya. PT KAI telah menetapkan masa angkutan Lebaran selama 22 hari, yakni 5-

26 Juni. Selama masa mudik, PT KAI menyediakan sedikitnya 59.444 kursi. “Untuk kelas yang sangat diminati yakni kelas ekonomi. Selain harganya murah, juga karena naik kereta sudah cukup nyaman,” katanya. Untuk kelas bisnis tujuan Kertapati Lubuklinggau Rp70 ribu hingga Rp175 ribu. Untuk jurusan Kertapati Tanjung Karang mulai dari Rp 80 ribu hingga Rp180 ribu. Sementara kelas eksekutif jurusan Kertapati Lubuklinggau Rp 85 ribu hingga Rp200 ribu dan untuk jurusan Kertapati Tanjung Karang mulai dari harga Rp110 ribu hingga Rp120 ribu. PT KAI Divre III menyiapkan posko di sejumlah stasiun keberangkatan penumpang sehingga masyarakat yang menggunakan jasa kereta api dapat lebih terlayani dengan baik. Untuk meningkatkan keselamatan dan keamanan dalam perjalanan, PT KAI Divre III menyiapkan AMUS (Alat Material Untuk Siaga) di sejumlah titik yang rawan akan bencana longsor / amblas dan banjir terutama menjelang arus mudik dan arus balik. PT KAI Divre III Palembang juga menempatkan petugas tambahan pemeriksa jalan rel ekstra, dan petugas flying gang (regu terbang/siaga), dan untuk

memberikan rasa nyaman dan aman dari titik awal stasiun keberangkatan sampai stasiun tujuan akhir penumpang, Polsuska, Security PT KAI dan tenaga keamanan eksternal (TNI/Polri). “Kami bersama pihak terkait selalu siaga untuk mengamankan dan memberikan rasa nyaman bagi penumpang yang akan berlibur pada masa angkutan Lebaran 2018 dengan mengantisipasi setiap kemungkinan ancaman keamanan yang dapat mengganggu kenyamanan para pengguna jasa,” katanya. Pantauan di Perusahaan Otobus (PO), arus mudik cukup padat. Organisasi Angkutan Darat (Oganda) bahkan melakukan penambahan angkutan mudik lebaran Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) pada rute tertentu. Ketua DPD Organda Sumsel By Hutagalung, dari Kota Palembang, sejak -7 lebaran, ditambah dua unit bus setiap harinya untuk tujuan seperti Padang, Medan dan Pekan Baru. Untuk wilayah lain menyesuaikan permintaan. “Untuk persiapan mudik lebaran tahun ini, sementara ini kami baru menyiapkan tambahan kursi penumpang, rencananya sekitar 160 kursi atau dua bus per harinya, pasa masing-masing rute,” katanya. Dibeberkan dia, upaya

penambahan ini berdasarkan evaluasi pihaknya dan minat pemudik yang tarjadi saat ini. “Untuk rute ke kawasan Jakarta dan sekitarnya, masih menyesuaikan kebijakan Perusahaan Otobus (PO) yang melayani,” katanya. Hutagalung mengungkapkan, dengan segala kondisi yang ada, saat ini persis ada 52 PO yang terdaftar di Sumsel, namun dari kesemuanya itu yang aktif beroperasional tinggal sekitar 17 PO hingga 20 PO. “Maka dari itu, perjalanan AKAP ini sangat menyesuaikan permintaan, dari total PO yang ada, hanya sekitar 40 persen yang aktif beroperasi,” kata dia. Dikatakan, untuk lajur mudik saat ini relatif lancar, hanya saja untuk antrean BBM di SPBU cukup mengular di waktu tertentu, bahkan hingga ke badan jalan yang dapat menganggu kelancaran transportasi. Pihaknya berhadap agar pemeritah dapat memikirkan soluasi terbaik, termasuk stok BBM di SPBU yang berada di jalur mudik. “Pengalaman dari tahuntahun ke tahun stok di SPBU tertentu suka kehabisan, dan jalannya macet,” katanya. Ditambahkan dia, selain itu masih adanya beberapa pasar tumpah di pinggir jalan, membuat arus tidak lancar. Kondisi ini harus-

nya diantisipasi pihak terkait, agar arus tetap lancar di jalir mudik. Sementara itu, sejumlah rute penerbangan dari dan ke Palembang untuk beberapa rute penebangan membludak, maskapai melakukan extra flight untuk tujuan tertentu. Seperti Sriwijaya Air yang menarapkannya pada rute Palembang - Pangkal Pinang. Distrik Manager Sriwijaya Air Palembang Darmando Purba mengungkapkan, pihaknya menerapkan extra flight sejak Senin (11/6) hingga 14 hari mendatang. “Sesuai dengan plas, penerapannya selama 14 hari,” kata Darmando. Dia mengatakan, untuk tujuan Pangkal Pinang memang sejak H-7 lebaran permintaan sangat tinggi, sehingga perlu adanya penambahan penerbangan. “Beberapa rute cukup tinggi permintaan termasuk rute Jogja, dan Jakarta. Namun kondisi saat ini, yang terjadi di lapangan arus ke datangan ke Palembang yang full, untuk arus sebaliknya masih ada,” kata dia. Tidak hanya Sriwijaya Air, Citilink juga melakukan hal yang sama, untuk rute Palembang -Cengkareng (Jakarta) ditambah jadwal penerbangannya (extra flight). Hal ini dikatakan distrik Sales Manager Citilink Palembang Bachtiar. ren

Komite BPH Migas Jalin Sinergi Dengan Media Massa Palembang Palembang, BP Komite Badan Pengatur Hilir (BPH) Migas Ir H Ahmad Rizal, SH, MH, FCBArb menggelar buka bersama dan silaturahmi dengan para pemimpin redaksi (pemred) media massa di Hotel Aryaduta Palembang, Selasa (12/6) malam. Acara buka bersama tersebut dimaksudkan sebagai upaya untuk menjalin sinergi antara BPH Migas dengan semua media massa yang ada di Palembang. Hadir pada kesempatan tersebut Pemimpin Redaksi Sriwijaya Post, Hadi Prayogo, Pemred Tribun Weni Ramdiastuti, Pemred Sumatera Ekspres Nurseri, Pemred Berita Pagi Iman Handiman, Pemred Swarnanews.co.id, Sarono P Sasmito, Oktaf Riadi Ketua PWI Sumsel, Maspriel Aris Republika, Erlina Palembang Pos, Maya Radar Palembang, Abdul Aziz Kamis Tabloid Desa, dan Dinda Bisnis Indonesia. Pada obrolan santai Ahmad Rizal pada kesempatan

itu mengemukakan tentang fungsi dan peran BPH Migas saat ini yang makin signifikan. Bahkan menghadapi Idul Fitri 1439 Hijrah ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah membentuk posko nasional untuk hari raya Idul Fitri tahun ini. BPH Migas dalam hal ini tidak hanya mengoordinasikan terkait penyediaan dan pendistribusian bahan bakar minyak (BBM) saja, tetapi seluruh sektor ESDM lainnya, antara lain kelistrikan, elpiji, dan bahan bakar gas (BBG). Kemudian objek vital hulu dan hilir migas termasuk juga pemantauan potensi bencana gunung api dan geologi lainnya. Menurut Ahmad Rizal Tim Posko Nasional ini terdiri dari anggota BPH migas juga beberapa sektor ESDM, Badan Geologi, PLN, PGN, Pertamina, dan Aneka Kimia Raya (AKR). “Intinya kami koordinasi semua sektor di BPH Migas,” ujar pria yang pernah menjadi Ketua Kadin

Sumsel ini. Sebagai realisasinya BPH Migas melakukan pantauan lapangan pada periode sebelum Lebaran Idul Fitri 1439 H, termasuk selama masa cuti bersama pada lokasi-lokasi yang diprediksi akan mengalami peningkatan arus lalu lintas dan konsumsi BBM, untuk kesiapan jalur pendistribusian dan ketahanan stok BBM di lokasi tersebut. Di samping itu, tambah pria yang juga hakim arbitrase ini BPH Migas dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan (Sumsel) juga telah meneken kontrak kerjasama tentang pertukaran data konsumsi penggunaan dan pendistribusian BBM di Pemprov Sumsel. Menurut dia saat ini berdasarkan laporan yang ada secara nasional ada 200 badan usaha umum dan hanya 20 badan usaha di Sumsel, namun diduga banyak yang tidak membayar PBBKB dan melaporkan ke Bapenda Sumsel. Dengan adanya kerja

sama Bapenda Sumsel dengan BPH Migas diharapkan terjadi pertukaran informasi tentang data transaksi penjualan badan usaha sehingga apabila badan usaha tidak atau belum membayar PBBKBnya, maka dengan data tersebut Bapenda dapat menindaklanjutinya dengan melakukan tagihan kepada badan usaha yang melakukan transaksi penjualan BBM di wilayah Provinsi Sumsel. Ditambahkan Rizal jika badan usaha umum ini memiliki pengaruh terhadap pendapatan BPH Migas dan setoran BPH Migas ke negara. Sebab setiap badan usaha diwajibkan memberikan iuran. Jadi kalau datanya berbeda maka akan berbeda pula laporan keuangannya nanti. Jadi kalau data transaksi yang diberikan pengusaha valid maka nilai uang yang bakal disetor ke negara juga naik. “Jika laporan badan usaha valid, maka PAD daerah juga naik oleh ka-

rena itu kami menjalin kerjasama dengan Bapenda Sumsel dengan harapan dapat menaikkan PAD yang banyak manfaatnya bagi daerah dan hasilnya akan dikembalikan lagi pada negara untuk kemakmuran rakyat,” ujarnya. Kerjasama ini menjadi yang pertama di Indonesia. Biasanya daerah lain hanya sebatas bertanya saja berapa data badan usaha umum tapi belum ada kerjasama. Kalau sudah ada kerjasama maka bisa didapat data lengkap dan konkritnya. Pada kesempatan itu Rizal juga menawarkan untuk menjalin kerjasama liputan ketika BPH Migas melakukan kunjungan dan pemantauan lokasi di berbagai daerah di seluruh Indonesia. Menerima tawawan tersebut para pemred menyatakan antusias untuk mengikuti dan mengekspos berbagai kiprah dan kinerja yang dilakukan oleh BPH Migas sehingga makin diketahui peran signifikannya di tengah masyarakat. pit

Masyarakat Jangan Terprovokasi garai menjadi pemicu terjadinya bentrok antarmassa pendukung calon nomor urut 1, H David Hardiyanto-H Eduar Kohar dan timses nomor urut 2, Joncik Muhammad-Yulius, yang menyebabkan tewasnya satu orang serta tiga lainnya kritis. Kapolda menegaskan kepada pelaku penembakan untuk menyerahkan diri. “Terhadap pelaku penembakan, saya perintahkan kepada Kasat Reskrim untuk menjemput dan menangkap pelaku tersebut. Saya beri waktu satu hari satu malam agar segera menyerahkan diri kepada polres Empatlawang. Kalau tidak, kami akan melakukan tindakan te-

gas,” ujar Kapolda. Tiga petinggi di Sumsel ini segera menemui dua pasangan calon untuk menenangkan masing-masing massa agar situasi tetap kondusif menjelang hari pencoblosan. Zulkarnain berharap massa pendukung dari dua paslon saling menahan diri dan tidak menciptakan suasana panas di Empatlawang. Sehingga masyarakat bisa merasa aman ketika pencoblosan. “Kami mengucapkan bela sungkawa terhadap korban meninggal dari kejadian tersebut,” jelas Zulkarnain. Sementara itu, Pangdam II Sriwijaya Mayjen AM Putranto menambahkan, TNI sangat mendu-

kung Polri dalam menciptakan suasana yang kondusif selama Pilkada. “Kami mendukung Polda Sumsel untuk menegakkan hukum terkait kejadian tersebut, kami akan mendukung sepenuhnya kepada Polri untuk menciptakan keamanan. Jangan pernah berpikir untuk berbuat hal hal yang anarkis, karena negara kita ini bukan negara bar-bar,” tegas Pangdam. Senada, Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengimbau agar masyarakat tetap tenang. Jangan terprovokasi oleh hal yang simpang siur serta mempercayakan penyelesaian kasus terhadap kepolisian. “Polisi pasti menangkap tersangka, cepat atau lam-

Momentum Tuan Rumah ringkat FIFA terbaru edisi Juni 2018. Tim asuhan Stanislav Cherchesov justru ada di urutan ke-70, turun empat tingkat dari edisi sebelumnya yang posisi ke66. Sejak peringkat FIFA dipakai, ini adalah posisi terburuk Rusia. Wajar jika Sbornaya mendapatkan kritikan pedas dari berbagai media lokal. Memiliki waktu sejak diumumkan sebagai tuan rumah Piala Dunia delapan tahun lalu, Rusia bagai jalan di tempat, atau malah melangkah mundur. Faktanya, sejak menang dari Korea Selatan 4-2 pada 7 Oktober 2017, Tim Beruang Merah tidak pernah lagi mencatatkan kemenangan internasional. Meski lawan yang dihadapi di partai pertama ‘hanyalah’ Arab Saudi sang peringkat ke-60 FIFA, tetap saja pesimisme terdengar di mana-mana. “Tujuh pertandingan tanpa kemenangan (yang terburuk yang pernah ter-

jadi dalam sejarah modern timnas Rusia di bawah pelatih yang sama) dan kemenangan nol pada 2018,” catat Alexander Sedov, penulis Gazeta.ru, dikutip BBC. Rusia memiliki masalah dalam penyelesaian akhir dan pertahanan yang buruk. Dalam empat laga terakhir, mereka hanya mencetak dua gol, ditambah kebobolan delapan kali. Belum lagi ditambah dalam laga melawan Austria dan Turki, Rusia hanya bisa sekali menembak tepat sasaran. Pada titik ini, jika mengacu hanya pada hasil pertandingan semata, Arab Saudi sedikit lebih baik. Dalam kurun waktu yang sama dengan Rusia, mereka memang juga menelan tiga kekalahan. Cuma, The Green Falcons mampu meraih kemenangan atas Yunani 2-0 pada 16 Mei 2018. Selain itu, Arab Saudi sedikit mendapatkan pujian dari Jerman, tim yang mengalahkan mereka 2-1 dalam uji coba terakhir se-

belum berjumpa Rusia. Dikutip dari laman resmi DFB, Marco Reus menekankan, Arab membuktikan tidak ada lagi tim yang layak disebut tim gurem. Sementara Toni Kroos mengungkap, meski Arab Saudi lawan yang relatif buruk, tetapi ketika diberi kesempatan, mereka bisa berbahaya. Rusia mendekati laga melawan Arab Saudi dengan mimpi buruk dalam laga uji coba dan tekanan besar dari media setempat. Tuan rumah juga kalah dalam peringkat FIFA dari sang lawan pertama. Meskipun demikian, ada harapan bagi Sbornaya menang di laga ini. “[Rusia] akan melewati ronde pertama. Saya telah melatih dan belajar [selama menjadi pelatih Rusia] dan saya berharap kualitas yang ada dapat membantu tim tersebut melangkah lebih jauh di Piala Dunia kali ini,” ramal Fabio Capello, pelatih legendaris Italia dikutip laman resmi FIFA. cit

bat. Lebih baik menyerahkan diri secepatnya. Saya imbau masyarakat agar menjaga keamanan dan kondusifitas lingkungannya sendiri,” ujar Alex. Bentrok antarmassa pendukung terjadi sekira pukul 16.00. Bermula saat paslon nomor urut 1 H David Hardiyanto-H Eduar Kohar akan berkampanye di Desa Simpang Perigi, Kecamatan Ulu Musi, Kabupaten Empatlawang.

Rombongan terhenti di Desa Padang Tepong, lantaran mendapat informasi mereka akan dihadang massa paslon nomor urut 2. Saat dihadang itulah, kedua kubu pendukung semakin memanas dan beberapa orang dari massa pendukung nomor 1 akhirnya melepaskan tembakan. Belum diketahui motifnya tiba-tiba kedua timses Paslon tersebut terlibat bentrok. idz/osk

Pulih, Samuel Siap Tempur han, Samuel tampak hanya melakukan peregangan otot dan jogging ringan. Setiap harinya, pelan-pelan intensitas dan materi latihan memang terus ditingkatkan. Terakhir, Samuel sudah mulai bergabung dalam game bersama Hamka Hamzah dan kawan-kawan. “Sebelum tim libur Lebaran, saya sudah bergabung latihan bersama rekan-rekan yang lain,” ungkap Samuel Simanjuntak saat dihubungi, Rabu (13/ 6). Awalnya ia memang mengakui sempat ada trauma bakal terjadi benturan lagi. Tapi, pelan-pelan rasa takut itu hilang. Setiap harinya, rasa takut itu berkurang hingga sekarang sudah tidak ada lagi. “Sekarang saya sudah 100 persen pulih dan siap bermain,” tegasnya. Saat tim kembali menjalani latihan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Selasa (19/6), ia akan mulai berjuang untuk mendapatkan satu tempat dalam skuad inti. Samuel sadar betul jika dalam skuad SFC di pos wing bek telah ada dua pemain andalan seperti Marcho Sandy Maraudje, Alfin Tuasalamony, Novan Sasongko dan Zalnando. Tapi, ia tidak boleh kalah semangat. Kompetisi

masih panjang, masih ada waktu untuk merebut hati Pelatih Rahmad Darmawan. “Saya akan berusaha keras untuk dapat kesempatan bermain,” ucapnya. Terkait hal itu, Asisten Manajer SFC Achmad Haris menyambut baik pulihnya Samuel Simanjuntak. Musim ini, Samuel sedikit kurang beruntung karena mengalami cedera meniskus jelang kompetisi Liga 1 bergulir. Padahal, ia sempat menjadi andalan Pelatih Rahmad Darmawan dalam beberapa kali uji coba. Tapi, karena ia harus menepi sehingga pelatih harus mencari pemain lainnya. “Pulihnya Samuel membuat pelatih menjadi banyak pilihan di posisi wing bek,” ucapnya. Manajemen berharap sang pemain tidak kehilangan semangat. Gelandang SFC Zulfiandi bisa menjadi motivasi untuk bangkit. Pecinta SFC tahu betul jika Zulfiandi musim lalu cedera lutut parah. Saat semua memperkirakan karir Zulfiandi bakal berakhir, ia justru kembali bersinar bersama SFC. Zulfiandi kembali menjadi andalan di Timnas U-23. “Kita harapkan Samuel bisa bangkit dan memberikan permainan terbaik buat SFC,” ucapnya. zal


BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 12


KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 13

34 Kolam Retensi Siap Hadapi Musim Penghujan Kebutuhan kolam retensi yang masih jauh dari standar yang dibutuhkan. Dengan 34 kolam saat ini diyakini Pemerintah Kota (Pemko) Palembang akan mampu mengatasi genangan air pada musim penghujan mendatang. Palembang, BP Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Ahmad Bastari mengatakan, Pemerintah Kota Palembang

terus menambah kolam retensi, baik yang menggunakan dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) maupun Nasional (APBN).

Sejak tahun 2013 sampai 2018, ada 13 kolam retensi yang dibangun Pemerintah Kota Palembang dari 21 kolam retensi yang sebelumnya dimiliki. Artinya, saat ini ada 34 kolam retensi yang ada di Palembang, untuk mengatasi genangan air yang terjadi. “Idealnya kebutuhan kolam retensi kita 77, tahun 2018 ini kita sedang membangun tiga kolam retensi lagi dan ini akan kita tambah terus,” katanya. Kolam retensi jadi salah

satu langkah Pemerintah Kota Palembang dalam mengatasi genangan air yang sering terjadi di beberapa daerah di Palembang. Walikota sebelumnya pun meminta agar setiap wilayah memiliki kolam retensi sebagai daerah resapan air. “Daerah kita ini adalah daerah rendah dan jika hujan sedikit maka terjadi genangan air. Untuk mengatasi hal itu, akan dibangun 100 kolam retensi dan rumah pompa untuk mengatasi genangan,” ujarnya.

Saat ini, sedang dibangun tiga kolam retensi, pertama kolam retensi di Tanjung Burung, Komplek Brimob jalan Demang Lebar Daun dan Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Mohammad Hoesin. Dimana, untuk ketiga kolam retensi disiapkan anggaran Rp12,5 miliar dari dana APBN dan APBD. “Untuk Tanjung Burung lahan sudah dibebaskan, dan akan segera dibangun kolam retensi dengan luas 3900 meter persegi yang

akan mampu menampung air 15 ribu meter kubik air,” terangnya. Selain itu, dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) juga sedang mengerjakan kolam retensi di komplek Brimob. Dimana, sedang dalam tahap pengerjaan. “Selama ini wilayah itu sangat dikeluhkan, kedepan tidak akan lagi terjadi genangan air saat hujan deras,” katanya. Sejauh ini berbagai cara terus dilakukan Pemerintah Kota Palembang mela-

lui Dinas PUPR dalam mengatasi genangan air di Palembang. Hanya saja, hal itu harus melalui proses. Karena, ada beberapa pekerjaan yang akan berbenturan dengan pekerjaan Light Rail Transit (LRT). “Intinya kita akan bekerja maksimal dan terus dilakukan pekerjaan untuk mengatasi genangan air melalui pembangunan rumah pompa dan perbaikan saluran serta pembuatan kolam retensi,” ujarnya. pit


KOTA BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 14

Waspadai Penipuan Berkedok Undian

NOMOR TELEPON PENTING Pemadam Kebakaran 113/(0711) 312011 Ambulans 118 Polisi 110 SAR

(0711) 355111

PDAM Tirta Musi

(0711) 355222

Bandara SMB II

(0711) 385001

PLN

(0711) 123

RSUD Bari

(0711) 519211

RS Muhammadiyah

(0711) 511446

RS Myria

(0711) 411610

RS Khusus Paru-paru

(0711) 352010

RS Hermina

(0711) 352525

RS Pertamina Plaju

(0711) 597401

RS PT Pusri

(0711) 712071

RS Siti Khadijah

(0711) 356008

RS Boom Baru

(0711) 355843

RSB Bunda RS Khusus Mata

(0711) 311866 (0711) 5612838

RS M.Sriwijaya Eye Centre (0711) 419680 RS Bhayangkara (0711) 410023

Pengembangan Pariwisata Tak Gunakan APBD Palembang, BP Semakin berkembangnya pembangunan di Kota Palembang selain dari sisi infrastruktur juga destinasi wisata terus dikembangkan. Dalam pengembangannya, pemerintah setempat tidak menggunakan APBD melainkan kontribusi dari pihak ketiga yang mendukung kemajuan Palembang. Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Isnaini Madani. Puluhan spot wisata yang dikembangkan di Palembang. Terutama sebagai tuan rumah Asian Games Agustus mendatang, Palembang sudah menyiapkan spot wisata yang benar-benar baru maupun perbaikan dan penambahan dari yang telah ada sebelumnya. Isnaini mengatakan, dalam hal pembangunan spot wisata, Pemerintah Kota Palembang tak menggunakan dana APBD Kota, pasalnya semua pembangunan di lakukan oleh pihak ketiga. “Semua ini yang bangun pihak ketiga, dan ini menjadi daya tarik tersendiri, karena kita tak gunakan dana dari negara ataupun pemko,” ujarnya. Ia mengatakan, tercatat ada penambahan tujuh destinasi wisata baru di Palembang, dari yang telah ada sebelumnya sebanyak 65 spot destinasi wisata. Jadi total yang ada saat ini kurang lebih sebanyak 72 tempat destinasi wisata di Kota Palembang. “Angka penambahan ini untuk yang terjadi kurang lebih selama satu tahun ke belakang,” ujarnya. Isnaini mengatakan, spot destinasi wisata baru yang telah ada tersebut, yaitu Lorong basah (Night Culinary), Baba Boenjit, Sekanak Bersolek, Ampera Skate Park, Tugu Belido, Pedistrian + Pasar Kopi, dan The Matto. “Dalam tahun ini kami juga akan membuka spot baru, kurang lebih ada empat sampai tujuh lagi. Mungkin tak deadline selesai sebelum Asian Games, namun direncanakan semuanya dalam tahun ini,” ujarnya. Spot wisata baru di tahun ini yakni Kampung Air Pulau Kemarau, Sungai Lumpur, Pusat Pasar Ikan Bakar di Jakabaring, Air mancur & Terjun di Sungai Musi, Bungalow dan lainnya. “Sejauh ini, dampak dari pembangunan spot wisata terbilang cukup baik, untuk menarik pengunjung datang. Dan ini sudah terasa dengan naiknya PAD kita dari sisi pajak hotel dan restoran yang naik,” katanya. pit

BP/MARDIANSYAH

LRT – Proyek pembangunan Light Rail Transit (LRT) atau kereta ringan Palembang. LRT yang akan menunjang perhelatan Asian Games ini diharapkan dapat terintegrasi dengan angkutan umum sehingga perlunya penambahan trayek angkutan umum.

Tambah & Modifikasi Trayek Angkutan Umum LRT Harus Terintegrasi Angkutan Umum Light Rail Transit (LRT) atau kereta ringan dalam kota akan segera dioperasikan di Kota Palembang. LRT yang akan menunjang perhelatan Asian Games ini diharapkan dapat terintegrasi dengan angkutan umum sehingga perlunya penambahan trayek angkutan umum. Palembang, BP Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah II Provinsi Sumatera Selatan dan Provinsi Bangka Belitung, Mangasi Sinaga mengatakan, untuk mengintegrasikan angkutan umum ini, perlu dilakukan penambahan dan modifikasi sejumlah trayek angkutan umum yang ada di kota Palembang. Tujuannya, agar penumpang LRT dapat melanjutkan perjalanannya dengan mudah. “Harapan kita, agar LRT ini dapat dengan mudah

dijangkau dari pusat perbelanjaan, pusat bisnis, sekolah, dan pusat keramaian di kota Palembang. Semuanya bersimpul di LRT, begitu juga angkutan kota dalam provinsi,” katanya. Mangasi mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi untuk hal tersebut menindaklanjuti kunjungan Kemenhub beberapa waktu lalu. Meski belum final, akan ada beberapa trayek tambahan dan modifikasi trayek yang akan dilakukan. Di antaranya, menambah trayek di

kawasan Jalan Soekarno Hatta, Jalan Noerdin Pandji, serta beberapa kawasan pinggiran kota lainnya. Ia juga mengaku, akan sedikit mengubah trayek yang ada, agar dapat melintasi stasiun LRT. “Intinya, mengintegrasikan LRT ini dengan angkutan perkotaan, termasuk memadukan angkutan sungai,” katanya. Dengan adanya penambahan rute trayek ini, Mangasi menjelaskan, tentu dibutuhkan jumlah armada baru, sehingga ini dapat menjadi kesempatan bagi pengusaha transportasi untuk mengembangkan usaha. Namun Mangasi menjelaskan, dengan dijadikannya Kota Palembang sebagai kota metropolitan, tentu alat transportasi yang adapun harus modern untuk menun-

Trans Musi Beroperasi Normal Palembang, BP Untuk menjaga kelancaran transportasi umum di kota Palembang, Bus Rapid Transit (BRT) Trans Musi yang merupakan Badan Usaha milik Daerah (BUMD) Kota Palembang dipastikan tetap operasional seperti biasa. Meskipun pemerintah telah menetapkan libur hari raya Idul Fitri mulai dari tanggal 11-20 Juni 2018 mendatang. Namun, tampaknya hal tersebut tak berlaku bagi mereka yang bertugas di bidang jasa, khususnya jasa transportasi. “Tetap operasional tidak ada beda,” kata? Direktur Operasional PT Sarana Pembangunan Palembang

Jaya (SP2J), Antony Rais. Antony menjelaskan, selama libur tersebut Trans Musi akan tetap beroperasi dari pukul 05.00-18.00. Namun menurutnya, jam operasional Trans Musi sedikit berbeda saat hari raya Idul Fitri. Trans Musi beroperasi sejak pukul 09.00-17.00. “Hanya saat Lebaran pertama saja. Karena driver dan pramugaranya mau shalat ied dulu. Setelah itu baru jalan,” jelasnya. Mesti tetap mengoperasionalkan Trans Musi, namun Antony mengakui, hanya sebagian bus yang akan dioperasionalkan. Hal ini dikarenakan, pada saat libur, para penumpang tidak sebanyak biasanya.

“Yang beroperasi hanya sekitar 70 bus saja di seluruh trayek. Seperti Lebaran sebelumnya, saat libur Lebaran penumpang tidak sebanyak biasanya, jadi kita operasikan armada dengan jumlah sedikit,” katanya. Tak hanya menyediakan bus untuk umum, Antony juga menjelaskan, Trans Musi memiliki bus Trans Musi pariwisata yang bisa disewakan bagi masyarakat yang membutuhkan. “Ada bus pariwisata khusus jika ada yang mau menyewa saat libur lebaran ini, bisa langsung menghubungi ke kantor di komplek PTC untuk penyewaan,” katanya. pit

Lebaran, Ampera Sudah Kembali Merah Palembang, BP Jembatan Ampera yang merupakan icon Kota Palembang dipastikan akan kembali bewarna merah saat Lebaran 2018. Pasalnya, pengecatan dua tower yang berada di tengah jembatan kebanggaan wong kito tersebut bakal kembali kinclong alias selesai pengerjaannya. Sebelumnya, dua tower yang awalnya berwarna orange buram kini mulai terlihat berubah kembali menjadi merah terang. Usai dilapisi cat warna abu-abu sebagai dasar, kemudian para petugas yang bergelantungan nampak mengecat dengan warna merah terang. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Jembatan Metropolis Kota Palembang Suwarno mengatakan, pemugaran Jembatan Ampera terus dikebut. Untuk pengecatan Tower Ampera sebentar lagi bakal rampung. Lebaran nanti pihaknya memastikan kedua tower tersebut bakal kembali kinclong. “Pemugaran terus kita kebut pengerjaannya. Lebaran dipastikan sudah selesai,” kata Suwarno, Selasa (12/6).

IST

CAT MERAH – Jembatan Ampera yang merupakan icon Kota Palembang sedang dicat warna merah oleh pekerja. Dikatakan dia, setelah melakukan pengecatan di bagian pilon, pengerjaan bakal dilanjutkan pada bagian luar. Lantaran pengerjaan dilakukan secara bertahap, untuk bagian tersebut diprediksi bakal selesai akhir Juli mendatang atau tepatnya sebelum pelaksanaan Asian Games 2018.“Ampera juga harus baju baru dong Lebaran ini,

jadi berubah warna. Bagian luarnya sebelum Asian Games paling lambat selesai,” jelasnya. Tak hanya pengecatan Tower Ampera, sambung Suwarno, seng sebelah kiri pengerjaan pedesterian Ampera pun mulai dilepas pada H-5 Lebaran. Namun, untuk pengerjaan pedestrian di Jembatan Ampera tersebut ditargetkan akan selesai

usai Lebaran tahun ini. Ia juga menambahkan, pemerintah juga bakal melakukan pemugaran terhadap trotoar Masjid Agung Palembang yang diketahui saat ini sudah mengalami kerusakan cukup parah. “Setelah Lebaran untuk pedestrian kita kerjakan kembali. Baru kita perbaiki juga trotoar Masjid Agung Palembang,” tutup Suwarno. rio

jang hal tersebut. “Tentu harus ada penambahan angkutan, yang bagus angkutannya. Masak kota metropolitan, angkutannya tidak mendukung. Ini masih dikaji. Tapi penambahan angkutan ini perlu waktu, untuk Asian Games ini, kita manfaatkan yang ada terlebih dahulu,” tegasnya. Dengan terintegrasinya angkutan yang ada di Kota Palembang dengan stasiun LRT, diharapkan waktu perjalanan pengguna transportasi umum lebih mudah dan terjadwal. Sehingga menjadi daya tarik masyarakat untuk menumpang angkutan umum. “Kalau sekarang ini tidak terjadwal. Bagi mereka yang terburu-buru tidak mau naik angkutan umum. Untuk itu kita tengah mengkaji hal ini,” jelasnya. pit

Palembang, BP Pihak DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mengimbau masyarakat Sumsel untuk tidak mudah percaya dengan mendapatkan undian yang kebanyakan penipuan berkedok undian. Sekretaris Komisi V DPRD Sumsel Askweni mengatakan, kalau masyarakat banyak menjadi korban penipuan dari kemasan salah satu merek kopi dengan modus masyarakat mendapatkan kupon undian berhadian mobil atau uang. Namun para korban disuruh mentransfer uang kepada pelaku dengan alasan membayar pajak atau biaya pengiriman. “Kita minta ditindak dan selidiki aparat terkait penipuan seperti ini , masyarakat lah banyak dapat undian mobil dan uang itu ada dalam kemasan kopi tahu-tahu penipuan,” katanya, Selasa (12/6). Dia melihat aparat terkait segera menindak tegas pelakunya. ”Di OKI banyak masyarakat dapat undian penipuan itu, dapat mobil dan uang,” katanya. Dia menyayangkan Dinas Sosial Sumsel tidak lagi menyosialisasikan penipuan dengan modus menang undian dalam produk kopi dan imbauan kepada masyarakat agar jadi korban penipuan. Menteri Sosial (Mensos) Idrus Marham mengatakan, bahwa masyarakat dapat terhindar dari penipuan manakala terlebih dulu mengecek apakah penyelenggaraan undian berhadiah itu sudah terdaftar atau sudah memperoleh izin ke Kementerian Sosial. Semua itu dilakukan guna mengetahui apakah kegiatan tersebut benar adanya atau ada unsur kejahatan. Begitu pula terhadap penyelenggara kegiatan dapat bekerjasama dengan kementerian sosial agar kegiatannya didaftarkan untuk diberikan ijin penyelenggaraan undian. “Untuk undian berhadiah sudah ada aturannya, bahwa itu harus ada izin,” kata Idrus beberapa waktu lalu. Idrus juga mengingatkan bahwa setiap penyelenggaraan undian harus bisa dipastikan undian gratis berhadiah tersebut dilakukan

Askweni secara terbuka, transparan. Diketahui siapa penyelenggaranya atau penanggungjawab penyelenggara undian. “Bagi penyelenggara undian gratis berhadiah yang benar juga memberikan laporan secara terbuka dan transparan,” katanya. Selain itu, Idrus juga mengajak pengusaha berperan dalam program-program pemerintah untuk masyarakat. Di antaranya penyelenggara undian gratis berhadiah dan pengumpulan uang atau barang untuk menangani persoalan sosial di masyarakat, seperti kemiskinan, pengangguran hingga narkoba. “Program bantuan yang diberikan pemerintah seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Rastra hingga KIP turut membantu mengurangi beban masyarakat. Ke depan yang perlu tingkatkan bagaimana program masyarakat miskin untuk mengubah statusnya. Kita harus buat kemitraan baik dengan kementerian dan pengusaha yang ada,” katanya. Kementerian Sosial sepanjang tahun 2017 telah memberikan izin UGB dan PUB sebanyak 1.338 SK, dengan dana usaha kesejahteraan sosial yang sudah disalurkan kepada PMKS sebesar Rp 96.915.064.000. Sedangkan penerimaan negara bukan pajak (PNPB) sebesar Rp 846.307.901. Selain itu juga tercatat penerimaan hadiah tidak tertebak (HTT) atau hadiah tidak diambil oleh pemenang (HTDP) sebesar Rp 3.528.160.000. Adapun potensi penerimaan pajak tahun 2017 sebesar 241.161.517.686. osk


PENDIDIKAN BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 15

SDI Buka Kelas ‘Public Speaking’

LINT AS LINTAS Iluni UI Ajukan Protes INFORMASI yang menyebutkan tujuh kampus terpapar radikalisme dinilai sebagai hal serius. Pengurus Pusat Ikatan Alumni Universitas Indonesia (Iluni UI) meminta semua pihak untuk menahan diri. Ketua Umum Iluni UI Arief Budhy Hardono meminta semua pihak untuk tidak mudah mengeluarkan pernyataan mengaitkan suatu kampus perguruan tinggi dengan radikalisme sampai ada definisi yang jelas dan terukur. Poster maupun meme di media sosial maupun di media massa yang menyebutkan adanya tujuh kampus ternama terpapar paham radikalisme diminta segera dihentikan. “Jika perlu, pelaku penyebarannya diproses hukum karena mencemarkan nama baik perguruan tinggi negeri itu sendiri,” ujar Arief di Jakarta dalam keterangan tertulisnya, belum lama ini. Menurut Arief, pernyataan bahwa tujuh kampus terpapar radikalisme dapat menimbulkan dampak sosial yang meresahkan masyarakat kampus. Termasuk para keluarga mahasiswa, dosen, alumni maupun masyarakat di luar kampus. Organisasiorganisasi, kelompokkelompok, yang ada di lingkungan kampus bisa menjadi saling curiga. “Sementara, pimpinan perguruan tinggi mulai dari rektor hingga dekan dan ketua jurusan menjadi repot untuk memberikan klarifikasi ke berbagai pihak,” kata dia. Arief mengatakan, sebelum seseorang atau lembaga melontarkan tuduhan terhadap satu atau beberapa kampus, sebaiknya didefinisikan terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan radikalisme dengan ukuran yang jelas. Bila belum ada definsi yang jelas, fakta yang kuat, dan data yang terukur, hendaknya semua pihak berhati-hati melontarkan pernyataan. Terlebih di masyarakat saat ini berkembang bahwa radikalisme erat dikaitkan dengan terorisme. Khusus di UI, Arif mengatakan, selama ini kehidupan sosial, sikap toleransi antarpemeluk agama di kalangan mahasiswa, dosen, dan alumninya berjalan sangat baik. Tidak pernah terdengar adanya konflik. Apalagi yang melibatkan kekerasan, antara mahasiswa, dosen, maupun alumni karena perbedaan agama, kepercayaan, dan paham. “Semuanya guyub dan saling menghormati,” kata dia. Demikian juga dengan kegiatan di masjid dan mushala kampus, baik yang di Depok maupun di Salemba, berjalan terbuka dan inklusif. Mahasiswa dan dosen datang ke masjid selain menjalankan ibadah shalat, diskusi juga untuk memperdalam pengetahuan agama. Tidak sedikit, ujar Arief, mahasiswa yang selepas shalat duduk di masjid untuk kembali membaca atau mengulang mata kuliah yang diajarkan di kelas. Ketua Iluni UI Eman Sulaeman Nasim mengatakan, tuduhan bahwa kampus UI terpapar radikalisme sangat mengagetkan dan membuat banyak pihak tersinggung. Sekiranya ada paham-paham atau ideologi tertentu yang dianggap membahayakan keutuhan bangsa, sebaiknya dikoordinasikan dengan pimpinan perguruan tinggi. fer

BP/SUGIARTO

BERI MATERI – Pimpinan Yayasan SDI Andi Ahmad Zikrillah memberikan pelatihan kelas public speaking di Hotel Wisata Palembang, belum lama ini.

Ajak Pelajar Manfaatkan Momen Masa Libur Momentum libur pajak harus dimanfaatkan siswa untuk terus belajar, sehingga saat masuk tahun ajaran baru langsung bisa beradaptasi. Palembang, BP Memasuki libur panjang lebaran bagi para siswa-siswi, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang mengajak pelajar agar cerdas dalam memanfaatkan masa libur. Pasalnya, para siswa akan menghadapi tahun ajaran baru yang kemudian berkaitan dengan pelajaran baru. Sehingga hal ini dinilai penting agar para pelajar jangan sampai terbawa euforia libur panjang dan membawa siswa lupa akan belajar.

“Kepada anak-anak, karena libur panjang. Manfaatkan waktu. Kareba akan persiapan tahun ajaran baru. Mulai cari dan baca buku. Baik itu SD dan juga SMP sesuai dengan jenjang kenaikan kelasnya,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Ahmad Zulinto, Rabu (13/6). Menurut Zulinto, siswa harus dapat memanfaatkan buku para kakak kelas untuk kemudian dipelajari agar saat masuk tahun ajaran baru siswa telah ber-

adaptasi, sehingga proses belajar mengajar lebih cepat maksimal. Sehingga tentu berbeda jika seorang siswa masuk tahun ajaran baru tanpa persiapan. Baik ilmu pelajaran atau pun buku-buku yang akan dipelajari. “Termasuk soal sekolah. Kita akan sistem zonasi, jadi yang tak diterima di sekolah yang menurutnya favorit tapi bukan zonasi. Jadi saya sampaikan, bahwa tidak ada lagi sekolah unggulan dan favorit sekarang. Karena semua SD dan SMP sama,” tegasnya. Dan tak kalah penting lanjut Zulinto, bahwa libur panjang kali ini adalah libur panjang tahun ajaran

Siswa SMA Negeri 2 Ikuti Penyuluhan Hukum & Agama Empatlawang, BP Guna mengantisipasi kenakalan remaja atau pelajar, Bagian Hukum Setda Kabupaten Empatlawang aktif berpartisipasi memberikan penyuluhan kepada pelajar yang ada di Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati. Dalam pelaksanaannya, Bagian Hukum Setda Empatlawang tersebut menggandeng instansi lainnya, sebagai narasumber dalam penyuluhan tersebut. Seperti yang dilakukan di SMA Negeri 2 Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang beberapa waktu lalu, Bagian Hukum Setda Empatlawang memberikan penyuluhan tentang hukum dan agama, kepada puluhan pelajar yang ada di sekolah tersebut. ”Kita berusaha untuk turut serta memberikan penyuluhan kepada pelajar, karena pelajar merupakan generasi penerus. Harus mengerti hukum dan ilmu agama,” ungkap Kabag Hukum Tri Karsila, belum lama ini. Dirinya menjelaskan,

penyuluhan hukum dan agama kepada pelajar sangat penting, sebagai bekal pelajar dimasa yang akan datang. ”Jika pelajar sudah mengerti Hukum dan Agama, mudah-mudahan mereka tidak melanggarnya lagi,” jelasnya. Sementara Epran, salah satu Narasumber dari BNN Kabupaten Empatlawang menjelaskan, penyalahgunaan Narkoba merupakan salah satu perbuatan yang melanggar hukum dan harus diketahui oleh pelajar agar mereka menjauhi Narkoba tersebut.

”Jangan pernah mencoba Narkoba ataupun mencoba melanggar Hukum, karena akibatnya sangat fatal,” jelasnya. Hal senada juga disampaikan oleh Sirojuddin, narasumber dari Kantor Kementrian Agama Kabupaten Empatlawang. Menurutnya, bekal ilmu agama harus ditanamkan kepada pelajar, bahka harus diberikan sejak dini. ”Jika sudah ada bekal sejak dini, Insya Allah hidupnya tidak akan melanggar hukum dan agama,” pungkasnya. fer

baru dan libur panjang lebaran. Oleh karena itu, para orangtua akan menghadapi kebutuhan yang bertubi-tubi. “Mulai dari kebutuhan lebaran, kebutuhan anak akan sekolah pun juga kenaikan kelas. Kita imbau untuk bijak menghadapi momen ini. Sesuaikan kebutuhan dengan kemampuan agar tak konsumtif,” imbaunya. “Dan bagi siswa agar harus menyikapi kebutuhan dengan baik bukan berdasarkan atas asa keinginan yang kemudian tahun ajaran baru semua harus baru. Mulai dari tas, sepatu dan lainnya. Kasihan orangtua, sesuaikan dengan kebutuhan,” pungkasnya. sug

Palembang, BP Setelah sukses membuka dua kelas pelatihan public speaking sebelumnya, Yayasan Sahabat Dakwah Indonesia (SDI) kembali membuka kelas baru ketiga bagi para akademisi, pelajar maupun mahasiswa. Sama halnya dengan kelas sebelumnya, pelatihan public speaking yang bakal digelar di Hotel Wisata Palembang pada 8 Juli 2018 yang akan datang ini spesial dibarengi dengan ilmu Emotional Freedom Technik. Satu pendekatan ilmu penenangan diri dan membentuk rasa percaya diri. “Kelas ketiga ini sama, kita buka di level 1. Dan peserta pelatihan terbatas hanya untuk 50 orang agar pelatihan maksimal dan tepat sasaran,” ujar Pimpinan Yayasan SDI Andi Ahmad Zikrillah, Rabu (13/6). Ditambahkannya, untuk kelas public speaking level II akan dilaksanakan pada

Desember 2018. Dan untuk level II ini khusus bagi mereka yang akan menekuni bidang public speaking. “Jadi kalau level I, waktunya sehari dari pukul 08.00 sampai pukul 18.00 dan kalau level II dua hari satu malam. Dengan karakteristik ilmu yang berbeda,” terangnya. Untuk level I dikatakan Andi, kelas tersebut banyak diikuti oleh semua elemen karena kelas ini akan mengajak peserta untuk siap menjadi pembicara, siap berbicara di panggung dengan segala profesinya. “Nah kalau level II, diarahkan untuk menjadi spesialis pembicara sesuai dengan passionnya masingmasing. Pelatihan ini merupakan program rutin dari Yayasan SDI yang kemudian dibawah program pendidikan. Karena selain program pendidikan ada program sosial dan dakwah,” beber Andi Ahmad Zikrillah. sug

PPDB SMA dan SMK Jabar Melebihi Kuota Bandung, BP Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB) tahun 2018 di Provinsi Jawa Barat telah ditutup pada tanggal 8 Juni 2018. Sekretaris II Panitia PPDB Jawa Barat, Edy Purwanto menyampaikan jumlah pendaftar sementara per 8 Juni 2018, jam 10.00 berjumlah 171.306 siswa. “Dari rekap data saat ini, jumlah pendaftar sudah melebihi jumlah kuota sekolah sebanyak 18.430 siswa,” ujar Edy dikutip dari laman resmi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Ia memaparkan jumlah pendaftar PPDB tahun 2018 tingkat SMA saat ini sebesar 102.793 pendaftar, dengan jumlah kuota penerimaan 88.466 siswa. Sedangkan untuk ting-

kat SMK sebesar 68.513 pendaftar, dengan jumlah kuota penerimaan 64.410 siswa. Bila dijumlahkan pendaftar SMA dan SMK maka didapat 18.430 pendaftar melebihi kuota. Selain jumlah pendaftar, Edy memaparkan terdapat pula jumlah pengaduan sebanyak 1.046 dari operator sekolah. Pengaduan tersebut mengenai 181 pengaduan tentang penentuan koordinat titik sekolah, 52 pengaduan tentang perubahan kuota, 28 pengaduan tentang jalur prestasi, 12 pengaduan tentang jalur PMG, dan lainlain. Para peserta yang telah mengikuti PPDB pada jalur non Nilai Hasil Ujian Nasional (NHUN) tetapi belum lolos masih dapat mengikuti jalur NHUN yang dimulai tanggal 5 Juli 2018. fer


SPIRIT SUMSEL BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

16

Kapolda Pantau Arus Mudik Pastikan Keamanan Pemudik Kepadatan arus mudik mulai berkurang. Jika dibandingkan dua hari lalu, arus lalulintas di ruas Jalinteng Sumatera berjalan lancar. Muaraenim, BP Situasi arus mudik Hari Raya Idul Fitri 2018 di ruas Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera tepatnya di jalan Baturaja-Muaraenim pada H-2 Idul Fitri 1439 Hijriah berjalan lancar. Kondisi jalan raya sudah tidak terlalu pada seperti pada H-5 dan H-4 Idul Fitri, kepadapatan sudah mulai menurun dibanding puncaknya dua hari lalu. “Kondisi arus lalu lintas pada musim mudik lebaran tahun ini berjalan lancar dan aman,” kata Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Zulkarnain Adinegara saat memantau langsung kesiapan pos pelayanan dan pos pengamanan (pos pam) di ruas Jalinteng Sumatera, Rabu (12/6). Dikatakan Kapolda, dari beberapa pos di wilayah Sumsel mulai dari Kabupaten OKI, OKUT,OKU dan tiga titik di Muaraenim yakni Pospam Simpang Meo, Pospam Baturigis PLTU, Lawang Kidul, dan Pospam Jembatan Enim II,

berjalan lancar dan aman. Kapolda mengatakan, dari pos-pos yang terintegrasi dari semua elemen yakni gabungan kepolisian, TNI, Pol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Kebakaran, Pramuka, Telkomunikasi dan unsur lainnya harus betulbetul terpadu dalam rangka melayani pemudik. Para petugas harus memastikan keamanan, kenyamanan selama di perjalanan hingga sampai tujuan. Berdasarkan penuturan beberapa penumpang dari jawa menuju beberapa tempat, menurut Kapolda, bahwa selama dalam perjalanan mereka saat melintasi beberapa wilayah khususnya di Sumatera Selatan berjalan lancar dan aman. Namun demikian, Kapolda mengimbau, kepada para pemudik untuk selalu menjaga diri agar selalu fit dan jika terasa lelah agar bisa istirahat di pos-pos atau tempat yang telah disiapkan. Demikian juga kendaraan yang ditumpangi juga harus

dicek peralatan. Kemudian juga rumah yang ditinggalkan paling tidak dititipkan kepada tetangga walaupun ada petugas keamanan namun apapun bisa terjadi. Di samping itu, terkait operasional kendaraan khusus untuk angkutan batubara, kayu, barang kiriman dan lainnya untuk saat ini menjelang H–7 lalu hingga H+7 sudah dilarang melintas, terkecuali untuk kendaraan yang mengangkut buah dan sayuran. “Bagi mereka yang tidak mau mengikuti aturan tersebut maka akan distop dan di berikan sanksi,” kata mantan Kapolres Muaraenim. Saat memantau arus mudik, Kapolda didampingi Bupati Muaraenim Ir Muzakir Saisohar, Sekda Ir Hasanudin, MSi, Dandim 0404 Muaraenim, Kapolres Muaraenim AKBP Afner Jowono, Kabag Ops Kompol, Iwan Andita, Kabag Binmas Akp Arsyad Agoes, Kasat Lantas AKP Adek Listiyo, dan Kadishub H Riswandar, SH. Bersamaan itu juga usai meninjau fasilitas Pospam dan memberikan bingkisan kepada para petugas jaga Kapolda dan rombongan menuju Hotel Grand Zuri untuk buka bersama dan shalat tarawih di Masjid As- Sa’I Muaraenim. nur

BP/IST

SADAQOH–Bupati Mura, Ir H Hendra Gunawan bersama rombongan menerima kambing untuk disalurkan kepada anak yatim hasil program Musi Rawas Sempurna Bersadaqoh.

Desa MB Jadi Percontohan Mura Sempurna Bersadaqoh Muarabelit, BP Desa Marga Baru (MB) Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas (Mura) menjadi desa percontohan progfam Musi Rawas Sempurna Bersadaqoh. Indikator ini terkuak setelah desa tersebut berhasil mengumpulkan dana lebih dari Rp100 juta. Program ini pentingnya berbagi dan saling membantu sesama umat manusia. Kepala Desa Marga Baru Kecamatan Muara Lakitan, Muttahidin mengungkapkan, Program Bumi Marga Baru Bersadaqoh pada tahun 2018 ini merupakan tahun ke III sejak program ini diluncurkan. Pada bulan suci Ramadhan ini, panitia telah me-

nyalurkan bantuan kepada 41 anak yatim piatu dan tidak mampu berupa 1 ekor kambing dan uang yang jika ditotalkan sejumlah Rp2 juta per anak. Diungkapkannha program ini dimulai pada tahun 2016 lalu. Saat itu, dana terkumpul Rp32 juta. Kemudian disalurkan kepada 27 anak yatim piatu. Tahun 2017, terkumpul dana Rp64 juta dan diperuntukan untuk 32 anak yatim piatu. Pada tahun I dan ke II bantuan disalurkan berupa uang, namun pada tahun 2018 ini bantuan berupa kambing dan uang. Program Bumi Marga Baru Bersadaqoh bertujuan selain mendukung program Musi Rawas Sempurna Bersadaqoh juga se-

bagai bentuk kepedualian masyarakat desa yang mampu kepada yang tidak mampu khususnya anak yatim piatu. selain itu juga sebagai bentuk untuk mendapatkan rahmat dan ridho dari Allah SWT. Sementara itu, Bupati Mura, H Hendra Gunawan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pemerintah desa dan panitia Bumi Marga Baru Bersadaqoh serta terkhusus masyarakat Desa Marga Baru yang telah menyisihkan hartanya untuk membantu masyarakat yang kurang mampu dan anak yatim piatu. Melalui program Musi Rawas bersadaqoh yang telah dijalankan desa ini, setidaknya telah merang-

sang masyarakatnya memiliki kesadaran tinggi untuk bersadaqoh dan menyantuni anak yatim. Di tahun ketiga menjalankan program Musi Rawas bersadaqoh, Desa Marga Baru telah mampu menyantuni anak yatim bukan saja uang tunai tapi berupa ternak kambing untuk diternakkan anak yatim. Lebih jauh Bapati mengatakan dengan keberhasilan Desa Marga Baru ini patut dicontoh bagi 186 desa di Kabupaten Mura. Sehingga Program Musi Rawas Bersadaqoh dapat berhasil dan membahana di seluruh Bumi Lan Serasan Sekentenan ini bahkan di Bumi Nusantara ini. wan


PILKADA SERENTAK 2018 SUMATERA SELATAN | PALEMBANG | BANYUASIN | PRABUMULIH | MUARAENIM | OGAN KOMERING ILIR | LAHAT | LUBUK LINGGAU | PAGARALAM | EMPAT LAWANG BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

17

UU Buka Ruang Pilpres Dengan Calon Tunggal

KPU Menggodok Mekanisme Cuti Untuk Incumbent Jakarta, BP Komisi Pemilihan Umum (KPU) sedang menggodok Peraturan KPU tentang Kampanye. Salah satu poin yang akan dibahas mengenai mekanisme cuti bagi presiden dan wakil presiden yang kembali maju di pemilihan presiden atau pilpres 2019. Anggota KPU, Wahyu Setiawan, mengatakan, ada tiga prinsip dalam mekanisme cuti presiden yang kembali maju pada PKPU Kampanye yang sedang dirancang. Pertama, presiden, selain kepala pemerintahan, merupakan kepala negara. “Sehingga harus memperhatikan pelaksanaan tugasnya sebagai kepala pemerintahan dan negara,” kata Wahyu saat dihubungi, Kamis, 15 Maret 2018. Selain itu, dalam aturan yang akan dibahas terkait dengan cuti tersebut, harus mempertimbangkan keadilan dan kesetaraan bagi peserta pemilu lainnya. Guna mencari gagasan terbaik untuk mengatur cuti presiden, KPU, Senin pekan depan, akan melakukan uji publik. Saat ini, draf PKPU Kampanye berupa rancangan yang masih bisa berubah sesuai dengan masukan saat nanti uji publik dan konsultasi ke DPR. “Agar semua kepentingan, antara lain apakah keberlangsungan pelaksana tugas, pemerintahan, dan pelayanan KPU, bisa adil dan setara, yang dapat dirumuskan dalam norma-norma di peraturan KPU tersebut,” ujar Wahyu. Lebih lanjut, ia menuturkan, mengacu pada ketentuan dalam Undangundang Nomor 7 Tahun 2017 di Pasal 267 ayat 2, 281 ayat 1, dan Pasal 300, pada pokoknya menentukan bahwa kampanye dilaksanakan secara serentak antara pemilihan presiden dan legislatif. Bagi presiden yang maju kembali di pilpres 2019, harus dipastikan tidak menggunakan fasilitas negara, kecuali fasilitas pengamanan bagi pejabat negara dan menjalani cuti di luar tanggungan negara. “Cuti dan jadwal cuti memperhatikan keberlangsungan tugas penyelenggaraan negara. edo

BP/MARWAN ASHARI

AMINDUK–Disdukcapil melayani pembuatan KTP, KK, dan akte kelahiran setiap hari Sabtu terhitung minggu pertama Juni 2018.

Masyarakat Bisa Ajukan Pertanyaan Debat Publik Pilgub Dalam debat publik kedua Pilgub Sumsel ada yang berbeda. Jika pertanyaan banyak diajukan moderator, kali ini masyarakat bisa mengajukan hal sama. Palembang, BP Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan (Sumsel) memberi peluang masyarakat yang ingin mengajukan pertanyaan pada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel di Debat Kandidat kedua pada Kamis, 21 Juni 2018. Sekretaris KPU Sumsel, Sumarwan mengatakan, dalam debat kandidat kali ini KPU ingin lebih melibatkan masyarakat. Mereka bisa mengajukan pertanyaan untuk menguji pasangan calon dan akan ditayangkan live di TV One dan TVRI di salah satu segmen debat kandidat nanti. “Pertanyaan nya bertujuan untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyat berdasarkan fakta fakta dan tidak mendiskreditkan pasangan calon atau pihak pihak tertentu,” tegasnya, Rabu (13/6). Diharapkan pada masyarakat Provinsi Sumatera Selatan dapat berpartisipasi dalam kegiatan debat tersebut. “Silahkan sampaikan pertanyaan dan saran untuk kemajuan Sumsel,” ujarnya. Dia melanjutkan, perta-

nyaan yang diajukan dapat dikurim melalui email ke kpudsumsel@gmail.com atau whatsapp ke 08568227959/ 081247021674, dengan melampirkan foto KTP, paling lambat 18 Juni 2018. “Setiap pertanyaan yang masuk akan diseleksi dan dianalisis oleh panelis, pertanyaan terpilih akan dibuat dalam bentuk video

dan ditanyakan pada segmen masyarakat bertanya yang disiarkan langsung di TV One dan TVRI nasional pada saat acara berlangsung,” katanya. Sebelumnya, KPU Sumsel akan memberikan sanksi tegas bagi pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur dan tim pemenangan pasangan calon yang melanggar aturan debat. Hal ini ditegaskan oleh Ketua KPU Sumsel Aspahani saat rapat kordinasi persiapan debat kandidat kedua dengan tim pemenangan pasangan calon dan pihak kepolisian, Selasa (12/ 6) di ruang rapat KPU Sumsel. Menurut Aspahani,

moderator debat diberi wewenang menegur bahkan mengeluarkan peserta debat yang melanggar keamanan dan ketentuan debat. “Layaknya pertandingan sepakbola, moderator akan mengantungi kartu kuning dan kartu merah. Bagi yang dapat dua kartu kuning atau kartu merah diminta keluar dari acara debat. Kami telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait hal ini,” jelasnya. Dalam Rapat tersebut juga disepakati, paslon dilarang mondar-mandir di panggung atau meninggalkan tempatnya saat menyampaikan paparan dan selama debat berlangsung. osk

Jakarta, BP Komisi Pemilihan Umum (KPU) menuturkan pemilu presiden-wakil presiden atau Pilpres 2019 dengan satu calon dimungkinkan oleh Undang-Undang. “Semua kemungkinan bisa terjadi, bisa lebih dari satu pasangan calon, bisa juga terjadi paslon tunggal karena UU sudah membuka ruang itu,” ujar Ketua Komisi Pemilihan Umum Arief Budiman di Gedung KPU, belum lama ini. Yang perlu dicatat, kata Arief, hal tersebut memungkinkan lantaran UU yang mengatur dan bukan karena aturan KPU. “Jadi Undang-undangnya, begitu KPU akan jalankan.” Apabila nantinya pemilu presiden dengan pasangan calon tunggal itu terjadi, Arief mengatakan tidak akan ada perpanjangan masa pendaftaran. “Kalau memang terjadi, akan jalan terus sampai dengan pelaksanaan pemilu selesai,” kata Arief. Kendati demikian, menurut Arief, untuk maju menjadi calon tunggal tidak lah mudah. Ada prasyarat yang perlu dicapai untuk bisa berlaga sebagai peserta tunggal. Komisioner KPU Hasyim Asyari menjelaskan lebih jauh mengenai landasan terjadinya pemilu dengan paslon tunggal. Dia menuturkan hal itu

bermula pada Pasal 222 UU Pemilu Nomor 7 Tahun 2017, yang menyatakan bahwa partai politik yang dapat mencalonkan Capres-Cawapres hanya merupakan Parpol peserta pemilu sebelumnya. Artinya, partai-partai baru tak bisa mengajukan calon. Syarat selanjutnya untuk mendaftarkan CapresCawapres dalam pemilu 2019, Parpol tersebut harus memenuhi syarat di antaranya perolehan suara sah dan jumlah kursi di parlemen berdasarkan pemilu sebelumnya. Menurut Hasyim dengan tidak dikabulkannya materi terhadap ambang batas pencalonan presiden (presidential treshold) oleh Mahkamah Konstitusi, maka aturan mengenai ambang batas pencalonan presiden masih berlaku. Memang, undang-undang tidak memperbolehkan fenomena borong partai, alias seluruh partai hanya mendaftarkan satu calon dalam Pilpres. Begitu pula saat satu calon didukung beberapa partai dan masih menyisakan sejumlah parpol, namun parpol-parpol yang tersisa itu apabila suaranya digabungkan masih belum memenuhi syarat batas treshold, maka tetap tidak boleh. edo


OPINI BERITAPAGI

T AJUKPAGI Raih Kemenangan KAMIS, 14 Juni 2018 bertepatan dengan 29 Ramadhan 1439 Hijriah, adalah hari terakhir pelaksanaan ibadah puasa tahun ini. Artinya jika Ramadhan berakhir hari ini, maka 1 Syawal 1439 Hijriah jatuh pada tanggal 15 Juni 2018. Setelah sebulan melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan, ibarat dalam sebuah perjalanan sepanjang bulan Ramadhan umat muslim telah melaksananakan ibadah yang penuh barokah terutama ibadah puasa. Tentu saja puasa yang kita inginkan bukan hanya dapat lapar dan haus, tetapi menginginkan kemenangan. Bulan suci Ramadhan merupakan kesempatan untuk lebih meningkatkan ketakwaan, dikarenakan bulan ini memiliki beberapa keutamaan di antaranya, Ramadhan merupakan syahrul Quran. Bulan ini disebut juga dengan bulan syahrun mubarak. Setiap ibadah yang dilakukan di bulan Ramadhan, maka Allah akan melipat gandakan pahalanya. Ramadhan memberi keberkahan ekonomi bagi para pedagang dan lainnya. Bagi fakir miskin, Ramadhan membawa keberkahan tersendiri. Pada bulan ini seorang muslim sangat digalakkan dan disunnah untuk berinfaq dan bersedekah di bulan ramadhan kepada mereka. Bahkan diwajibkan membayar zakat fitrah untuk mereka. Kemuliaan bulan ramadhan salah satunya adalah dengan hadirnya malam penuh kemuliaan dan keberkahan di salah satu malam pada malam-malam terakhir dan ganjil di bulan ramadhan yaitu malam lailatul qodar. Allah ya Robbi menyediakan Ramadhan sebagai fasilitas penghapusan dosa selama kita menjauhi dosa besar.Keberkahan kemuliaan di dalam bulan Ramadhan adalah bahwa pintu-pintu surga terbuka dan pintu-pintu neraka tertutup serta setan-setan diikat. Semoga Ramadhan yang kita jalani tahun ini akan lebih baik dan muaranya mampu meraih kemenangan. Ibarat sebuah kompetisi dan perlombaan, begitu juga pada bulan Ramadhan, muaranya perebutan kemenangan. Tidak semua orang mampu meraih kemenangan itu, hanya mereka yang terpilih akan dinobatkan sebagai pemenang. Meraih kemenangan dibutuhkan perjuangan dan kerja keras serta fokus. Meraih kemenangan ibarat melakukan strategi dan taktik serta aksi yang dijalankan. Memantapkan strategi dan taktik serta kekuatan data sangat penting dilakukan. Bagaimana jika mengumpamakan perebutan dan meraih kemenangan setelah menjalankan ibadah puasa dalam kontestasi pilkada. Muaranya sama ingin meraih kemenangan. Tentu saja kemenangan sejati. Bukan kemenangan yang menerapkan teori machiavelis dengan menghalalkan segala cara. Di sinilah akan teruji dalam memperebutkan kemenangan, agar kemenangan yang dicapai melalui suatu proses yang benar-benar dengan perjuangan dari sebuah tim. Bukan kemenangan yang diperoleh secara instan. Karena kemenangan dengan perjuangan dan fokus akan lebih dirasakan manisnya. Dalam proses pilkada tidak perlu mendapatkan kemenangan semu, artinya kemenangan yang didapat dengan cara menyerang pihak lawan, apalagi sampai melakukan kampanye hitam. Terkait dengan Pilkada Sumsel yang akan digelar pada 27 Juni 2018, Sumsel akan mendapatkan pemimpin yang bakal menggantikan kepemimpinan Alex Noerdin. Alex yang dikenal sebagai sosok gubernur yang sukses dalam mengenalkan Sumsel ke dunia internasional, menjadi parameter bagi calon gubernur setelah Alex Noerdin. Warga Sumsel yang sudah merasakan kesuksesan Alex Noerdin, kini harus memilih dan mempertimbangkan empat paslon yang bakal dipilih. Paslon yang dipilih tentu saja yang bisa mengimbangi sukses Alex Noerdin atau yang memiliki visi dan misi serta keberanian serta mampu meyakinkan dunia. Silakan warga Sumsel menentukan pilihannya saat hari pemungutan suara.

KAMIS, 14 JUNI 2018

TKI pasrah dicengkram calo.

Jalur resmi saro pulok…

Asriana Ariyanti Statistisi di Badan Pusat Statistik Bogor Alumni The Australian National University (ANU) Canberra

A

PA yang ditunggutunggu masyarakat Indonesia pada pertengahan menjelang akhir bulan puasa? Selain Lebaran itu sendiri, tentu saja tunjangan hari raya (THR) menjadi sesuatu yang sangat dinantikan. Tahun ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) tentang Pemberian THR pada Aparatur Sipil Negara (ASN), NonPNS pada Lembaga Nonstruktural, serta bagi Pensiunan. Suatu kebijakan yang memberikan rona bahagia pada semua pegawai di bidang pemerintahan. Jika biasanya hanya pegawai swasta yang menikmati THR sebesar take home pay, maka pada tahun ini ASN, pegawai non-PNS dan pensiunan juga menerima sebesar take home pay. THR dan Inflasi Setiap bulan puasa dan Lebaran, inflasi menjadi kata yang sering diucapkan masyarakat awam, terutama di kalangan pedagang sebagai dalih kenaikan harga yang mereka berlakukan. Mengapa selalu ada inflasi di setiap bulan puasa dan Lebaran? Inflasi yang sering disebut ini adalah bersumber dari sisi permintaan (demand push inflation). Harga akan perlahan mengalami peningkatan seiring dengan lonjakan perubahan permintaan di pasar. Pada kondisi ini akan tercipta equilibrium dengan kondisi tingkat harga dari sisi konsumen yang rela dibayarkan dengan ting-

kat harga dari sisi produsen pada tingkat toleransi profit tertentu, yang berdasarkan ekspektasi harga dan tingkat keuntungan di masa mendatang. Jika tidak dibarengi dengan pengamanan dari sisi stok barang, lonjakan kenaikan harga bisa tidak terkendali. Hal-hal memengaruhi lonjakan permintaan selama bulan puasa dan Lebaran itu sendiri sangat beragam. Terjadi pembelian kebutuhan pokok, peningkatan konsumsi makanan jadi, pakaian, aksesori, transportasi, komunikasi, serta kebutuhan lainnya meningkat signifikan. Selain pola konsumerisme yang mengalami perubahan drastis, ekspektasi akan turunnya bonus atau THR serta pendapatan lainnya menjadi faktor yang memengaruhi peningkatan dari sisi permintaan pasar. Biasanya, jumlah THR akan lebih besar daripada pendapatan rutin bulanan. Karena THR diberikan tanpa potongan-potongan rutin, maka masyarakat berekspektasi bahwa pada bulan puasa dan Lebaran akan menerima uang hingga dua atau tiga kali lipat. Hal inilah menyebabkan perubahan keseimbangan money supply bergeser dan meningkatkan elasticity sehingga harga-harga juga mengalami kenaikan untuk mencapai equilibrium baru. Oleh karena itu, inflasi yang meningkat pada bulan puasa dan Lebaran dipengaruhi dua hal, yaitu sisi perubahan demand dan perubahan money supply. Faktor penting yang perlu

dikendalikan agar peningkatan harga tidak melampaui ekspektasi pasar adalah dengan pengendalian pola konsumerisme masyarakat dan pemanfaatan THR. Bukan hanya sebagai instrumen pembayaran yang meningkatkan money supply, tapi lebih menjadi savings atau tabungan masyarakat. THR bukan satu-satunya faktor yang menyebabkan bergesernya equilibrium money supply selama bulan puasa dan Lebaran. Dana segar yang diperoleh dari pinjaman lembaga-lembaga finansial, seperti bank, pegadaian, dan koperasi, juga berpengaruh besar terhadap keseimbangan jumlah uang beredar. Motif Ekonomi THR Banyak pihak yang menganggap pemberian THR sebagai pemicu utama inflasi. Hal ini tidak sepenuhnya salah, karena ada faktor-faktor lain yang berpengaruh nyata pada gejolak inflasi selama bulan puasa dan Lebaran tahun ini. Jika pada tahun-tahun sebelumnya inflasi mencapai 0,69% pada bulan Ramadan, maka pemerintah berhasil mengendalikan inflasi pada periode sama tahun ini pada Mei 2018 di level 0,21%. Pengendalian inflasi sangat perlu dilakukan tidak hanya mengantisipasi lonjakan konsumsi masyarakat serta adanya dampak THR, tapi juga pada faktor-faktor lain yang sudah lebih dulu memengaruhi inflasi saat memasuki bulan puasa. Faktor pelemahan nilai rupiah, kenaikan tarif dasar listrik serta kenaikan harga bahan bakar nonsubsidi menjadi faktor-faktor sangat penting diperhitungkan. Awal puasa dan Lebaran yang jatuh di awal bulan menyebabkan inflasi tidak hanya terjadi lonja-

kan pada satu bulan saja, tapi lebih terbagi ke Mei dan Juni. Hal ini cukup menguntungkan dalam pengambilan kebijakan penanggulangan lonjakan inflasi. Gejolak inflasi yang berfluktuasi karena peningkatan permintaan, apalagi dengan adanya ekspektasi akan turunnya THR, dapat diredam dengan penjaminan ketersediaan stok kebutuhan masyarakat pada level aman. Jika stok permintaan barangnya adalah produksi dalam negeri, maka volatility nilai tukar tidak menjadi faktor penyumbang inflasi. Motif ekonomi THR untuk memenuhi dana segar masyarakat akan peningkatan kebutuhan selama bulan puasa dan Lebaran menjadi sesuatu yang sulit tercapai saat ekspektasi terhadap THR melampaui pola konsumerismenya. Kondisi sebaliknya akan terjadi, yaitu terjadinya peningkatan hutang atau pinjaman masyarakat karena lebih besar pasak daripada tiang. Menurut Ndiame Diop (2016), ekonom Bank Dunia untuk wilayah Asia Pasifik, jika pemberian THR bisa dianalogikan dengan penyaluran bantuan tunai untuk masyarakat kurang mampu, maka penyaluran setiap Rp1 akan mempercepat penurunan kemiskinan sebesar 2,5 kali dibandingkan pemberian bantuan dalam bentuk beras miskin. Dengan analog ini, seharusnya THR berpotensi besar sebagai salah satu faktor yang signifikan dalam menurunkan kemiskinan. Selain itu, dengan terjaganya inflasi pada Juni diiringi adanya peningkatan kemampuan masyarakat dengan THR, maka terjadi peningkatan daya beli masyarakat. Secara makro, hal ini meningkatkan agregat konsumsi rumah tangga. Dari sisi pertumbuhan ekonomi, pe-

ningkatan konsumsi rumah tangga tentu saja menjadi sinyal positif bagi Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) kuartal II. Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, memprediksikan selama triwulan II/2018 perekonomian akan tumbuh mendekati level 5,15%. Peningkatan pendapatan masyarakat karena THR menjadi stimulus positif bagi pertumbuhan ekonomi kuartal II yang lebih cepat dibandingkan kuartal I. Walaupun peningkatan konsumsi rumah tangga menjadi stimulus bagi pertumbuhan ekonomi, tapi perlu suatu proses perubahan pola konsumsi masyarakat berkaitan dengan THR yang diterima. Masyarakat hendaknya mulai menyisihkan sebagian THR-nya untuk ditabung. Hal ini akan berdampak pada pengendalian inflasi secara otomatis karena tidak adanya lonjakan permintaan barang maupun jumlah uang beredar. Selain itu, THR tidak lagi hanya bermotif pemenuhan kebutuhan konsumsi, tetapi juga akan meningkatkan savings. Memanfaatkan THR dengan bijaksana menjadi PR bersama bagi masyarakat dan pemerintah. Masyarakat hendaknya tidak berfoya-foya dengan konsumsi berlebihan setelah menerima THR. Pemerintah juga perlu menyiapkan satgas khusus untuk memantau gejolak harga agar tetap terkendali serta menjamin kecukupan ketersediaan barang di pasar sehingga dapat memenuhi permintaan masyarakat. Kecuali itu, pemerintah juga menciptakan sistem yang menarik untuk masyarakat sehingga mereka mau menabung dan berinvestasi dengan uang THRnya. Selamat Berhari Raya.

SUAROKITO GALO Hanya surat yang dilengkapi fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) atau kartu identitas lain yang berlaku yang dimuat

Tertibkan Kembali Jalan Rustam Efendi

***

Bekas koruptor dilarang ikut caleg.

Pastinyo dilarang korupsi lagi…

mang cek PEMIMPIN UMUM PEMIMPIN REDAKSI/ PENANGGUNG JAWAB PEMIMPIN PERUSAHAAN

HALAMAN 18

Inflasi dan Motif Ekonomi THR

C E LOT E H PAG I

Mulyono Misman Iman Handiman Firdaus Komar

REDAKTUR PELAKSANA: Citra Utama SEKRETARIS REDAKSI: Yulianti REDAKTUR: Edward Heryadi, Miko Marlizon, Syairul, Ferly Marison, Nora Juwita, Muhammad Rizal Effendi, Haris Suprapto ANGGOTA REDAKSI: Dudy Oskandar, Reno Saputra, Sugiyarto, Pitria Tiningsih, Rio Adi Pratama, Hafidz Trijatnika FOTOGRAFER: Mardiansyah KORESPONDEN: Arif Agung (Muba), RA Amrina Rosyada (Ogan Komering Ilir), Henny Primasari (Ogan Ilir), Nurul Hudi (Muaraenim), Frans Kurniawan (Lubuklinggau), Marwan Ashari (Musirawas), Mewan Haqulana (Banyuasin), Habibi M Aridi (Prabumulih/PALI), Bobby Harta Irtanto (OKUS), Sofi Retorika (Lahat), Sidarta (Pagaralam), Azanul Arief, Miduk Siahaan (Jakarta). MANAJER PRODUKSI: Zainal Chasani STAF PRODUKSI: Antonius Zebua, Firdaus, Novery Kristian, Aan Purnomo Sidi. Pjs MANAJER SIRKULASI: Heriyanto STAF SIRKULASI: Deni Gustiawan MANAJER KEUANGAN: Segus Seripi KS STAF KEUANGAN: Reny Sylvia; Zamhari A Fikri ADMINISTRASI MARKETING KOMUNIKASI : Wulandari, Feri ARTISTIK IKLAN Isra Wahyudi ACCOUNT EXECUTIVE: A Nomu Ridona, Ratu Faseh, Kemas Abdul Rauf, Dodi Patria Sapta Aji ALAMAT: Jl Talang Kerangga No. 33, Palembang TELEPON: 372323, 7068003, 7068009; FAX: 0711-372626 TARIF IKLAN: Halaman Depan (Cover) FC: Rp 60.000/mmk; Halaman Belakang (Backcover) FC: Rp 45.000/mmk; Halaman Dalam FC: Rp 35.000/mmk, minimal ¼ halaman; BW: Rp 18.400/mmk; IKLAN BARIS: Rp 7.000/baris (minimal 3 baris) HARGA LANGGANAN: Rp. 85.000/bulan Terbit: 7 x seminggu (kecuali libur nasional) BANK: MANDIRI a/n PT. PANDJI MEDIA GEMILANG a/c: 1130004383794 BANK SUMSELBABEL a/c 1403056051 Penerbit: PT Pandji Media Gemilang PERCETAKAN: PT Pandji Gemilang Grafika Jl Kapten Anwar Arsyad Blok E No 7, Way Hitam, Palembang (Isi di luar tanggung jawab percetakan) WARTAWAN KAMI TIDAK MENERIMA PEMBERIAN DALAM BENTUK APA PUN DALAM TUGAS PELIPUTAN MAUPUN PEMBERITAAN

Ibu Anti Jakabaring KONDISI Jalan Rustam Efendi sangatlah padat pada pagi dan siang hari ditambah lagi pedagang-pedagang yang berjualan sampai ke badan jalan. Menambah sempitnya jalan mengakibatkan kemacetan. Jalan semakin semraut penuh dengan pengunjung, parkiran disisi-sisi jalan kendaraan mobil dan motor memadati jalan tersebut. sudah lama kemacetan di Jalan Rustam Efendi belum bisa diatasi, kalaupun pernah pedagang kaki lima disana

DOKBP

ditertibkan sekarang mereka berjualan kembali di pinggir jalan. Pemerintah tidak tegas dalam hal penertiban pedagang yang harusnya tidak berjualan

>>> 081 373 000 656 08128411xxxx Kepada Kapolres Muba dan Kapolda Sumsel tolong ditindak pembuatan bensin oplosan di daerah sekayu. Mereka menggunakan mobil truk di isi dalam tedmon. Terima kasih 08578804xxxx Pak Pjs Walikota Palembang, Disuhub Kota Palembang dan Satlantas Kota Palembang tolong dipantau di Jalan Kol. H. Burlian sampai fly over polda selalu macet parah. Adapun menjadi kemacetan terjadi seringnya mobil wali murid yang sekolah. Parkiran dibuat memakan badan jalan sampai 3 (tiga) baris, menyisakan satu jalur jalan saja. tolong di tertibkan Pak. Terima kasih 08137336xxxx Bapak Pjs Walikota Palembang dan pihak terkait, kami warga perumnas sako mengeluhkan jalan rusak banyak lobang di daerah BLPT sako sampai simpang dogan arah perumnas. Jalan tersebut gelap lampu jalan juga redup dan pohonpohonnya sudah rindang membuat pengendara motor yang melewati jalan itu merasa tidak aman. Tolong diperbaiki pak jalan tersebut agar mulus kembali apalagi jalan itu ramai dilewati pengendara dan mobil angkutan besar. Terima kasih 08510173xxxx Kepada Ketua Panwaslu dan KPU Kota Palembang, tolong diperiksa Ketua RT di lingkungan Kelurahan Karya Baru Kecamatan Alang-Alang Lebar membagikan bukti “Lunas” PBB (Pajak Bumi Bangunan) Tahun 2018. Padahal mayoritas warga belum membayar PBB tersebut. ketua RT pun membagikan bukti

lunas PBB sambil mengatakan “asal tahu saja..” 08137788xxxx Tolong pihak terkait dan petugas ada pipa yang bocor di simpang pasar burung, mohon diperbaiki. Mengingat akan berlangsung Asian Games 2018. 08195811xxxx Pak Sat Lantas, mengapa anak buah bapak banyak di tempatkan di lampu merah, mengapa tidak di kawasan jalan macet pagi-pagi antar anak sekolah, tidak ada polisi di kawasan simpang lima Angkatan 66 arah KM 5. 08137336xxxx Pak Inspektorat, banyak PNS meresahkan, mengajak memilih salah satu paselon Walikota, mereka bahkan diwajibkan oleh atasannya. Kesian, mereka yang tidak tau menau visi kalian, menjadi korban politik. 08127900xxxx Kepada pihak terkait, di Murah Meriah Bukit, tertera parkir Rp1.000 untuk sepeda motor, petugas parkir memaksa meminta Rp2.000 kalau tidak diberi ancamanya motor akan hilang. Tolong tindak petugas parkir ini meresahkan. Padahal Perda memang 1.000 untuk parkir sepeda motor 08136876xxxx Pemerintah Kota Palembang, coba tindak PNS yang ikut kampanye Walikota, terutama guru-guru dan pegawai kecamatan dan kelurahan. Kami tak perlu iming-iming, kami ingin pembangunan bukan iming-iming murahan.

dipinggir jalan yang padat akan lalu lintas kendaraan. Sebaiknya Pemerintah dan pihak terkait dapat mengatur kembali para pedagang tepatnya disekitaran Megahria dan

Pasaraya Bandung. Agar lalulintas juga kembali lancar dan tertib, parkirpun harus ditertibkan ada batasnya jangan sampai membuat jalan sempit. Terima kasih.

Anda punya keluhan atau pengaduan terkait masalah keamanan, kenyamanan, fasilitas umum dan fasilitas sosial di lingkungan tempat tinggal, atau menjadi korban kejahatan dan ketidakadilan, silakan kirimkan sms & whatsApp ke nomor 0813-73000656. Kami akan rahasiakan identitas Anda bila diminta. Isi SMS & WA tanggung jawab pengirim. 089562168xxxx Kepada Bapak Lurah 11 Ulu di lorong aneka 78 sering kebanjiran kalau hujan, karena rumah lebih rendah. Tolong dibuatkan got agar air hujan bisa langsung mengalir ke sungai. Tolong solusi dari pihak terkait, terima kasih. 08153857xxxx Kepada Bapak Pjs Walikota Palembang, saya ingin bertanya apakah fasilitas program command center yang dilaunching oleh Bapak Harnojoyo untuk pengaduan dan pelaporan dari masyarakat masih tetap beroperasi? Terima kasih 08136727xxxx Minta tolong kepada Walikota Palembang, berharap kendaraan angkutan besar seperti truk kontainer dan truk-truk yang lainnya agar ditertibkan kembali jam untuk masuk kejalan umum atau jalan utama. Karena sangat menambah kemacetan dijalan. Terima kasih. 08136761xxxx Pak Walikota dan pihak terkait, tolong diperhatikan lagi semua kegiatan proyek penggalian pipa dan kabel listrik. Hampir disetiap jalan penuh galian, dan bekas galiannya pun tidak diperbaiki kembali. Ada juga yang masih menganga dan lama dibiarkan lubang besar, yang mengakibatkan kemacetan. Dan juga sering memakan korban, apalagi hujan bekas galian menjadi seperti kubangan. 08138181xxxx Pak Polisi, mengapa di kawasan macet di sekitar Kertapati jarang ada polisi, padahal banyak pelanggaran melawan arus, terutama pagi-pagi. Kami melihat

banyak sekali polisi lalu lintas di tempat-tempat lampu merah, yang kerjanya cuma nilang. 08127848xxxx Kepada Kepala Dinas Kesehatan dan Dinas Perdagangan Kota Palembang, mohon disidak setiap pasar dan warung yang menjual telur palsu. Karena di Palembang sudah masuk telur palsu. Terima kasih 08527342xxxx Hampir diseluruh jalan di Kota Palembang sedang ada pengerjaan galian pipa atau listrik. Seharusnya selesai dari pengerjaan diperbaiki kembali jalan yang sudah digali, jangan asal-asalan ditimbun jalan atau pinggiran jalan terlihat buruk. Terima kasih 08136710xxxx Kepada pihak yang terkait, tolong diperbaiki tingkat keamanan di Stadion Gelora Jakabaring. Sehingga penonton dan pengunjung GSJ Palembang bisa nyaman berada disekitaran stadion GSJ. Terima kasih 08526821xxxx Kepada yang terhormat PLN. Kalau mau catat meteran rumah, satu bulan sekali bukan 6 bulan sekali. Kami minta yang sebenarnya bayar bukan ditembak-tembak saja, lagian orang honor yang disuruh. Terima kasih 08218600xxxx Pihak terkait tolong diperbaiki lagi drainase disekitaran Polda, akibat dari hujan deras jalan banjir. Itu karena buruknya saluran atau drainasenya. Pemerintah harus melihat ke lokasi dan untuk pembangunan yang sedang berjalan harus dipikirkan juga saluran airnya. Terima kasih


HUKRIM BERITAPAGI

Lagi, Sopir Taksol Jadi Korban Perampokan HANDARRI menambah panjang daftar sopir taksi online (taksol) dibunuh perampok. Jasad pengantin baru ini ditemukan di semaksemak di Jalan Perum Prona Lestari II, Sepinggan, Balikpapan Selatan, Kaltim kemarin. Jaraknya tak lebih dari 2 meter dari mobil merah miliknya yang terperosok menghantam pohon. Di jalan lumpur yang sepi, pria 27 tahun itu tewas dengan sejumlah luka di bagian kepalanya. Diduga karena tusukan senjata tajam. Istrinya, Ulfa, meringkuk di kasur. Menangis. Dia harus menerima kenyataan pahit. Rumah tangga yang baru dibina enam bulan harus dirundung duka. Ditemui di rumah Handarri, Ulfa tak bisa diwawancarai karena masih syok. Rosidi, ayah Handarri yang menemui wartawan. Dia menyebut anak pertama dari dua saudara itu pamit dengan sang istri, Selasa (12/6), sekitar pukul 08.00 Wita. Dia pamit mau antar penumpang,” kata pria 46 tahun itu. Dikisahkan Rosidi, anaknya memang berprofesi sebagai sopir taksi online. Profesi ini baru dijalaninya sebulan. Pekerjaan utamanya adalah pegawai Pegadaian selama 1,5 tahun. Sementara mobil yang dikemudikannya baru dibeli dua bulan terakhir. Taksi online hanya sampingan. Buat tambahtambah penghasilan setelah menikah enam bulan lalu,” kata Rosidi seperti dikutip dari JPNN, Rabu (13/6). Handarri pun belum punya anak. Setelah menikah, dia hidup di lantai dua bersama orangtuanya di Perum Korpri RT 63, Sepinggan Baru, Balikpapan Selatan. Pria berkulit gelap itu mengetahui kematian anaknya setelah pukul 10.00 Wita didatangi ketua RT setempat. Dari sana dia diminta ke Polsek Balikpapan Selatan. Sampai Polsek, saya diberi kabar anak saya tewas dibunuh. Perasaan saya belum sedih saat itu. Namun, ketika melihat mayatnya di rumah sakit. Hati saya hancur,” tuturnya. Rosidi mengatakan, melihat langsung luka yang dialami anaknya. Banyak luka mirip sayatan atau tusukan di belakang kepala hingga dekat telinga. Dari situ, dia berasumsi jika anaknya adalah korban pembunuhan dengan motif perampokan. Saya menduga, anak saya mau dirampok. Dia mencoba mempertahankan mobilnya. Makanya dia berzig-zag dan menabrak pohon. Jadi, mobilnya tak bisa diambil. Yang diambil handphone-nya untuk menghilangkan jejak,” yakin Rosidi. rmol/idz

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN

19

Ribuan Warga Binaan Dapat Remisi 29 Orang Langsung Bebas Hari Raya Idul Fitri menjadi berkah bagi warga binaan karena mendapatkan remisi dari pemerintah RI. Di Sumsel ada ribuan warga binaan yang mendapatkan remisi Lebaran. Palembang, BP Dari ribuan warga binaan di Sumsel yang mendapatkan remisi Lebaran, ada 29 orang warga binaan bisa langsung bebas. Remisi akan diberikan biasanya sehari sebelum Lebaran. “Ada dua remisi saat Lebaran yang dikeluarkan. Pertama remisi khusus 1, warga binaan diberikan remisi dalam bentuk pemotongan masa tahanan. Sedangkan remisi khusus 2, warga binaan setelah diberikan potongan tahanan yang bersangkutan langsung bebas,” ujar Kakanwil Kemenhum HAM Sumsel Sudirman Daman Hury, Rabu (13/6). Untuk remisi khusus 2 yang diberikan kepada warga binaan dan bisa la-

Kapolda Imbau Takbiran di Masjid BP/HABIBI

TIMAH PANAS–Pelaku saat dibawa ke RSUD Kabupaten PALI setelah menahan timah panas polisi di kaki kanannya.

Doyok Terancam Lebaran di Hotel Prodeo PALI, BP Nasi telah menjadi bubur, itulah pepatah yang harus ditelan Doyok Iskandar alias Doyok (25) yang tercatat sebagai warga Dusun 1 Desa Sungai Baung, Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), dan harus mempertanggungjawabkan perbuatannya, dan terancam akan menjalankan hari raya Idul Fitri atau lebaran di dalam tahanan. Pelaku Doyok yang merupakan petani tersebut dengan mengajak rekanrekanya, tega melakukan tindakan pidana pencurian dengan pemberatan terhadap mantan istrinya sendiri yaitu Sukisretno Wisayati (29) yang merupakan warga Dusun III Desa Benakat Minyak, Kecamatan Talang Ubi. Kejadian bermula pada Senin (11/6) sekitar pukul 22.30 WIB di rumah korban Sukisretno di Desa Benakat Minyak, saat itu dirinya yang sedang di dalam rumah tiba-tiba dari arah be-

lakang rumah terdengar suara orang membuka pintu lalu korban melihat ke belakang ternyata ada tiga orang pelaku yang bertamu tanpa izin. Diketahui pemilik rumah dan juga sebagai mantan istrinya, pelaku Doyok langsung mendekati korban dan mencekik leher korban sambil mengacungkan senjata tajam jenis golok ke arah korban dan meminta korban untuk menyerahkan hartanya. Sedangkan pelaku lainnya mengacungkan senjata api ke arah korban. Setelah itu pelaku Doyok langsung mengambil handphone milik korban dan akan menghidupkan sepeda milik korban. Namun belum sempat sepeda motor tersebut hidup terdengar suara sepeda motor kakak korban pulang. Selanjutnya ketiga pelaku tersebut berlari melalui pintu belakang rumah korban ke arah perkebunan karet. “Setelah kejadian tersebut, korban langsung melaporkan ke Mapolsek Talang ubi, dengan LP / B /

124 / VI / 2018 / SUMSEL / RES M ENIM / SEK TL UBI, tanggal 12 Juni 2018. Lalu tim elang Polsek Talang Ubi langsung melalukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Dari informasi yang di dapat tim elang pelaku Doyok masih berada di sekitar Desa Benakat Minyak. “Saat akan dilakukan penangkapan pelaku mencoba melawan dan melarikan diri. Saat itu petugas kita mengambil tindakan dengan melumpuhkan pelaku di bagian kaki kanan,” jelas Kapolres Muaraenim AKBP Afner Juwono melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Suhardiman, yang disampaikan oleh Kanit Reskrimnya Ipda Nasron SH, Selasa (12/6). Dijelaskan Kanit Reskrim, rekan pelaku yang ikut dalam melancarkan aksinya saat ini tengah dilakukan pengejaran. “Pelaku dalam melakukan aksinya untuk melakukan pencurian dengan kekerasan terhadap mantan istrinya sendiri, dibantu dua rekan-

nya yaitu RD dan MN yang identitasnya sudah kita ketahui. Saat ini kita terus melakukan pengejaran terhadap kedua pelaku lainnya,” imbuh Nasron. Untuk saat ini, pelaku Doyok dan barang bukti, berupa satu unit sepeda motor dan sebilah senjata tajam jenis golok diamankan di Mapolsek Talang Ubi untuk penyidikan lebih lanjut. “Pelaku kita kenakan Pasal 365 KUHP tentang tindak pidana pencurian dengan kekerasan, dengan ancaman maksimal 12 tahun penjara,” katanya. Sementara, dari keterangan pelaku Doyok, dirinya nekat melakukan hal tersebut lantaran tidak senang melihat mantan istrinya tersebut akan mudik ke Pulau Jawa. “Dak sampe setahun nikah nya pak, dan belum ada anak langsung pisah. Dia itu banyak uang pak, apalagi Lebaran ini mau mudik ke Jawa, makanya nekat berani mencuri kerumahnya,” kata pelaku di hadapan petugas. hab

Oknum Brimob Penusuk Anggota TNI Pasti Dipecat Jakarta, BP Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Irjen Pol Setyo Wasisto memastikan pemecatan terhadap oknum anggota Brimob pelaku penusukan anggota TNI AD. Polri masih melakukan proses hukum atas delapan anggota Brimob yang terlibat penusukan dua anggota TNI di tempat olahraga billiar di ka-

wasan Depok, Jawa Barat, Kamis (7/6) lalu. Kalau memang dia melakukan tindak pidana berat dalam etika Kepolisiannya dia pasti dipecat. Sudah tidak layak jadi anggota Kepolisian,” kata Setyo di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (12/6). Sementara ini, tambah Setyo, delapan personel Brimob tersebut telah ditangkap dan menjalani penyidikan.

Sudah ditetapkan tersangka, sudah disidik secara pidana umum,” ungkap Setyo. Dua orang anggota TNI Kodam Jaya menjadi korban penusukan oleh orang tak dikenal yang diketahui sebagai anggota Brimob, Kamis (7/ 6) sekitar pukul 04.00 WIB. Berdasarkan data yang dihimpun, peristiwa itu terjadi di Billiar Al Diablo, Jalan Raya Bogor KM 30.

Sebelum penusukan, sempat terjadi keributan yang melibatkan dua anggota TNI AD dengan para anggota Brimob. Dua korban penusukan adalah Serda Darma Aji dan Serda Nikolas Kegomoi. Meski sempat dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, akhirnya Serda Darma Aji meninggal dunia pada esok harinya. rmol/idz

Pria Misterius Ditemukan Tewas di Toilet SPBU Jakarta, BP Seorang laki-laki ditemukan tewas mengenaskan di dalam toilet SPBU Jalan Kartini, Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat. Pria yang belum diketahui identitasnya itu ditemukan dalam keadaan telentang di atas WC dan berlumuran darah. Ia mengenakan kaus coklat serta celana pendek berwarna hitam. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pria tersebut ditemukan pada Selasa 12 Juli 2018, sekira pukul 21.00 WIB, oleh seorang perempuan. Saat itu si perempuan berteriak ketakutan karena melihat darah mengalir dari bawah pintu toilet. “Wanita itu teriak dan serentak warga yang se-

ngsung bebas berupa remisi 15 hari sebanyak 14 warga binaan, sebulan sebanyak 12 warga binaan dan sebulan setengah sebanyak tiga warga binaan. Sedangkan, remisi khusus 1 yang diberikan kepada warga binaan remisi 15 hari sebanyak 1.608 warga binaan, sebulan sebanyak 4.185 warga binaan, sebulan lima belas hari sebanyak 263 warga binaan, dan dua bulan sebanyak 143 warga binaan. “Pemberian remisi itu berdasarkan krIteria yang telah ditentukan. Setelah dilakukan pengajuan, baru bisa diberikan remisi. Pastinya berkelakuan baik selama dalam masa pembinaan, itu salah satu Kterianya,” ungkapnya. idz

IST

TEWAS KAMAR MANDI–Polisi melakukan olah TKP setelah Seorang pria ditemukan tewas bersimbah darah dengan kondisi leher nyaris putus di kamar mandi SPBU di Jalan Raya Kartini, Kecamatan Pancoran Mas Depok, Jawa Barat, Selasa, (12/6). dang mengantre bensin dan petugas langsung mendobrak pintu WC tersebut

dan menemukan korban dalam keadaan sudah meninggal dengan posisi telen-

tang tersandar di atas WC,” kata Argo saat dikonfirmasi, Rabu (13/6).

Kejadian tersebut langsung dilaporkan ke petugas kepolisian. Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara, ditemukan luka sayat di bagian leher pria misterius tersebut. Polisi juga menemukan barang bukti berupa sebilah pisau di SPBU itu. Polsek Pancoran Mas segera menuju lokasi setelah mendapat laporan. Polsek Pancoran Mas dan Polresta Depok mendatangi TKP untuk melakukan olah dan proses sidik lebih lanjut. Dugaan sementara, korban sengaja mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri. “Korban menggunakan helm hitam di samping kanan kepala korban dan ditemukan pula pisau yang terletak di sebelah ember dekat kaki kanan tubuh korban,” pungkasnya. idz

Palembang, BP Sudah menjadi tradisi masyarakat pada malam takbiran lebaran untuk dimanfaatkan dengan melaksanakan takbiran keliling. Namun Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara menyarankan kepada masyarakat untuk merayakan datangnya Idul Fitri lebih baik melakukan takbiran di masjid. “Untuk merayakan malam takbiran, lebih baik melaksanakannya di masjid. Akan lebih bermakna, ketimbang menggelar konvoi dan nantinya bisa terjadi kecelakaan. Lebarannya jadi batal,” ujar Zulkarnain, Rabu (13/6). Bila masyarakat akan melaksanakan takbiran keliling, lebih baik dilakukan pengawalan dari kepolisian. Sehi-

ngga, konvoi takbiran keliling tidak mengganggu kelancaran arus lalu lintas dan kenyamanan masyarakat. Selain itu, malam takbiran tidak terlepas juga dengan mercon. Zulkarnain mengimbau kepada masyarakat untuk tidak bermain mercon atau kembang api. Terlebih, kembang api atau mercon dengan daya ledak yang besar, bisa membuat hal-hal yang tidak diinginkan. “Takbiran itu hanya untuk mengetehui saja, bila Idul Fitri akan tiba esok harinya. Boleh menyambutnya dengan suka cita, tetapi jangan euforia berlebihan. Seharusnya, dapat memaknai Idul Fitri setelah melaksanakan puasa sebulan penuh,” ungkap Zulkarnain. idz

Polres OKU Tangkap Pelaku Dugaan Pungli Jalanan Baturaja, BP Jajaran Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan menangkap Res (21) satu dari lima tersangka diduga melakukan pungutan liar di Jalan Lintas Sumatera dengan meminta sejumlah uang kepada pengendara yang melintas di jalur tersebut. “Tersangka ini melakukan pungutan liar (pungli) kepada pemudik yang akan merayakan Lebaran di kampung halaman,” kata Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) AKBP NK Widayana Sulandari didampingi Kasat Reskrim AKP Alex Andrian di Baturaja, Rabu (12/6). Dia mengatakan, satu dari lima tersangka pelaku pungli di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Pengandonan, Kecamatan Pengandonan tersebut diamankan polisi setelah adanya laporan Taufik Hidayat (38) yang menjadi korban kejahatan pelaku saat melintas di TKP dari Jakarta menuju ke Kota Padang, Sumatera Barat. “Mobil korban mengalami kerusakan dan datang lima orang laki-laki yang tidak dikenal. Para pelaku yang berusia antara 21 -25 tahun itu meminta uang keamanan sebesar Rp1.000.000,” katanya. Setelah uang tersebut diberikan kepada pelaku, kemudian tersangka lalu meminta telepon genggam milik korban dengan alasan untuk menelpon bengkel untuk memperbaiki mobilnya. “Setelah telepon genggam merek VIVO Warna

IST

AKBP NK Widayana Sulandari hitam diserahkan oleh korban kepada tersangka, selanjutnya kawanan pelaku ini langsung kabur,” katanya dilansir antara.com. Melihat gelagat yang mencurigakan itu korban langsung melapor ke Poskotis Desa Gunung Meraksa Kecamatan Pengandonan Kabupaten OKU. Polisi yang sudah mendapat informasi langsung melakukan patroli dan berhasil mengenali salah seorang tersangka diduga sudah melakukan pungli kepada Taufiq sesuai dengan ciri-ciri disebutkan pelapor. Di hadapan polisi pemeriksanya, lanjut dia, tersangka Res (21) warga Desa Gunungliwat mengaku pungli tersebut dilakukan bersama kelompoknya masing-masing berinisial Nov (21), Andre (23), Upin (25) dan satu tersangka lainnya yang masih buron. “Empat tersangka lainnya masuk dalam daftar pencarian orang,” tegasnya. idz


BERITAPAGI

KAMIS, 14 JUNI 2018

HALAMAN 20


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.