Jambi Ekspres | Rabu, 02 September 2009

Page 1

rabu, 02 september

Eceran Rp 3.500

Tahun 2009

Shela Dipesan Rp 150 Juta Eksekutor Baru Terima Rp 8 Juta

hikmah ramadan Belajar Merasakan Nikmatnya Islam Oleh : M. Arifin Ilham

Setiap orang pasti punya dosa. Dosa-dosa itu sering membuat orang menjadi gelisah. Semakin banyak dosa yang dibuat, orang tersebut tinggal menunggu waktu untuk mendapatkan kesialan dari Allah. Hanya orang bertakwa yang akan selamat dari kesialan itu. Dalam Alquran Surat Yunus ayat 62-64 disebutkan, “Ingatlah, sesungguhnya wali-wali Allah itu tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati. (Yaitu) orang-orang yang beriman dan mereka selalu bertakwa. Bagi mereka berita gembira di dalam kehidupan di dunia dan (dalam kehidupan)

JAMBI-Shela, Harimau koleksi Kebun Binatang Taman Rimba, Kota Jambi yang dibunuh Sabtu (22/08) ternyata dipesan oleh warga China Palembang dengan harga Rp 150 juta. Hal itu terungkap dari pengakuan Samsudin alias Udin Bolu bin Daeng Usman (27), warga asal Palembang, yang tinggal di Sungai Maram, Pasar Jambi, tersangka pembunuhan dan pencurian terhadap Shela, harimau Sumatera yang menghuni Taman Rimba Jambi. Menurutnya, harimau itu dipesan oleh Iwan warga Palembang yang mendapat order dari warga keturunan China yang tinggal di Palembang seharga Rp 150 juta. Kapoltabes Jambi Kombes Pol Bobyanto IOR Adoe kepada wartawan menyebutkan, saat ini pihaknya masih

melakukan pengembangan dan mengejar dua DPO yang sudah diketahui identitasnya. “Dua DPO itu adalah Iwan dan seorang lagi berinisial M. Sementara untuk keterlibatan orang dalam sendiri, kita masih lakukan penyelidikan,” terang Kapoltabes. Keterlibatan Udin menurut Kapoltabes, terungkap setelah pihaknya melakukan penyelidikan dan mendapat informasi bahwa tersangka sebelum kejadian membeli satu ekor ayam dan racun di Pasar Angso Duo. Lebih lanjut Kapoltabes mengatakan, untuk

tersangka Samsudin, merupakan seorang resedivis, yang telah 8 kali keluar masuk penjara. Kapoltabes mengungkapkan, untuk order pencurian Shela, tersangka mendapat bagian Rp 26 juta dari Iwan. Hanya saja ujar Kapoltabes, Samsudin baru menerima bagiannya sebesar Rp 8 juta. “Kita belum bisa memastikan apakah tersangka (Samsudin) punya keahlian menguliti harimau atau t i d a k . Ya n g jelas, ia nekat mencuri harimau, guna memenuhi kebutuhan hidupnya,” ujarnya. Ketika ditanyakan a p a k a h pelaku 4 Baca Shela ... hal 10

Pemberi Order Diburu

4 Baca Belajar ... hal 11

pendidikan Jambi Tutupi Kekurangan BOS JAKARTA-Kebijakan penyediaan pendidikan gratis patut dikaji ulang. Buktinya, dari 38 provinsi di tanah air, baru sepuluh provinsi yang memenuhi amanat UU dengan menerapkan kebijakan tersebut. Yaitu, DKI Jakarta, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Jambi, Sulawesi Selatan, Bangka Belitung, DIY, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Sulawesi Utara. Direktur Pembinaan SMP Ditjen Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Mandikdasmen) Depdiknas Didik Suhardi mengatakan, tahun ini pemerintah menaikkan bantuan operasional sekolah (BOS). Kendati demikian, kenaikan tersebut belum mampu mengkover kebutuhan anak didik di berbagai sekolah. “Sesuai dengan juklak BOS, pemerintah daerah wajib menanggung kekurangannya,” 4 Baca Jambi ... hal 11

M RIDWAN/JAMBI EKSPRES

TERSANGKA: Samsudin, tersangka pembunuh Shela.

SAAT MASIH HIDUP: Harimau Sumatera koleksi Taman Rimba Jambi.

DOK JAMBI EKSPRES

Mantan Gubernur Sumsel Merasa Lalai

4 Baca Mantan ... hal 11

konferensi pers kemarin (01/09) mengatakan, dari hasil penyelidikan sementara, ada tiga orang tersangka dalam pencurian Shela. “Tersangka berhasil kita tangkap berkat informasi dari masyarakat, serta dari hasil penelusuran kita ke tempat-tempat penjualan bahan kimia,” ungkap Kapoltabes. Dijelaskannya, selain Samsudin, dua orang tersangka lainnya yaitu, Iwan yang berperan 4 Baca Pemberi ... hal 11

Januari, Bang Zul Mundur dari PAN

Terdakwa Korupsi Alih Fungsi Hutan

JAKARTA - Persidangan kasus dugaan korupsi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) dengan terdakwa mantan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel)

SEMENTARA itu, dari hasil pengembangan terkait penangkapan Samsudin alias Udin Bolu (27), warga asal Palembang yang beralamatkan di Sungai Maram, tersangka pembunuhan dan pencurian Shela, Harimau Sumatera di Taman Rimba, Poltabes Jambi saat ini masih memburu dua orang tersangka lainnya yang telah masuk dalam DPO. Kapoltabes Jambi Kombes Pol Bobyanto IOR Adoe saat menggelar

RAKA DENNY/JAWA POS

KASUS KORUPSI: Mantan Gubernur Sumsel Syahrial Oesman menjalani sidang.

JAMBI-Hasrat H. Zulkifli Nurdin (ZN) ingin mengundurkan diri dari ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) semakin bulat dan pasti. Kemarin ia mengatakan pengunduran dirinya ini akan resmi bulan Januari 2010 mendatang. Atau setidaknya usai melakukan konggres PAN nantinya.

dok/je

Zulkifli Nurdin

“Saya tetap akan mengundurkan diri dari PAN, itu sudah pasti. Tapi sesudah kongres PAN nanti, yaitu bulan Januari 2010,” ujar ZN, dalam keterangan persnya kemarin, diruang kerjanya. Dikatakannya, yang pasti saat Pemilihan Gubernur berlangsung nanti, dirinya 4 Baca Januari ... hal 11

Timor Leste setelah Sepuluh Tahun Pisah dari Indonesia

APBN Mencapai Rp 6 Triliun Sejak merdeka sepuluh tahun lalu hingga sekarang, Timor Leste tetap memprioritaskan pembangunan infrastruktur. Untuk keperluan ini, dibutuhkan dana hampir separo APBN-nya.

BANGKIT: Presiden Timor Leste Ramos Horta berpidato saat perayaan 10 tahun referendum Timor Leste.

JUSTIN M. HERMAN, Dili OSMAN ORSAL/REUTERS

Menyelam 10 Hari di Akuarium

Aksi yang dilakukan Cem Karabay ini pasti bikin semua orang geleng-geleng kepala. Demi namanya tercatat di buku Guinness World Record, warga Turki ini kemarin (30/08) menyelam selama 10 hari di Akuarium di Istanbul, Turki. Supaya tidak bosan, lelaki berusia 37 tahun ini menyelam sambil bersepeda. (reuters)

http://www.jambiekspres.co.id

HARUS diakui bahwa sebagai negara baru, Timor Leste masih memperlihatkan banyak ketertinggalan. Meski begitu, dalam sepuluh tahun lepas dari Indonesia, negara itu terus berbenah. Tahun ini ada tujuh prioritas pembangunan yang dicanangkan untuk penduduknya yang hanya satu juta jiwa itu. Pertama, pembangunan sektor pertanian demi ketersediaan pangan warganya, yang diikuti infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan. Perbaikan dan

pembangunan irigasi masuk prioritas pula. Duet Presiden Ramos Horta dan PM Xanana Gusmao yang memimpin sejak 2007 memberikan terobosan baru pembangunan

MARIO JONNY DOS SANTOS/AFP PHOTO

di Timor Leste. Biaya pembangunan infrastruktur yang hancur-lebur sesudah jajak pendapat 1999 diperoleh dari produksi minyak di Celah

Timor dan bantuan negara sahabat. Pemerintahan Aliansi Mayoritas Partai (AMP) telah mengeluarkan sejumlah kebijakan perekonomian dan menggalang partisipasi warga. Hasilnya, setelah setahun AMP memerintah, pertumbuhan ekonomi negara itu mencapai 12,8 persen. Tahun ini hingga 2020 nanti ditargetkan pertumbuhan 8 persen. Menteri Keuangan Timor Leste Emilia Pires yakin, target yang ditetapkan pemerintahnya bisa tercapai. Harapannya, kesejahteraan bagi warganya juga tumbuh. “Kami bekerja keras demi pembangunan rakyat Timor Leste. Keberhasilan itu pasti kami peroleh,’’ katanya, optimistis. Tahun ini saja anggaran pembangunan dan belanja negara (APBN) untuk wilayah seluas 14.000 km2 itu USD 600 juta (sekitar Rp 6 triliun dengan kurs Rp 10 ribu per USD 1). Ini kurang lebih sama dengan APBD Jawa Timur. Di antara anggaran tersebut, 4 Baca APBN ... hal 11

email: jambiekspres@yahoo.com


2

rabu, 02 september 2009

DOK/JE

Rampungkan Saksi, Baru Periksa Tersangka JAMBI-Mantan Kepala Desa (Kades) Suka Makmur, Sri Hartini, tersangka dalam kasus dugaan korupsi Bahan Bangunan Rumah (BBR) di Sungai Bahar, hingga kini belum juga diperiksa oleh penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Sengeti. Padahal, dia sudah ditetapkan sebagai tersangka sejak 24 Agustus 2009 lalu, setelah penyidik menemukan bukti permulaan yang cukup atas keterlibatannya dalam kasus

tersebut. Kepala Kejari (Kajari) Sengeti Rusman Widodo melalui Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari, Kamin SH via ponselnya, mengatakan, pihaknya belum melakukan pemeriksaan terhadap tersangka karena masih akan memeriksa saksi terlebih dahulu. ‘’Kita rampungkan pemeriksan saksi terlebih dahulu, baru setelah itu pemeriksaan terhadap tersangka,’’ katanya. Apakah ada kemungkinan tersangka baru dalam kasus ini? Kamin tidak menampik hal tersebut. Menurutnya, semuan-

ya tergantung pengembangan penyidikan. ‘’Jumlah tersangka itu bisa saja bertambah, tergantung pengembangan penyidikan nanti,’’ ujarnya. Sekadar mengingatkan, kasus ini berawal saat terjadinya kebakaran di Pasar Sungai Bahar 17 Juli 2004. Sebanyak 196 orang korban kebakaran mendapatkan bahan bantuan dari pemerintah masing-masing sebesar Rp 4.950 000. Seharusnya, bantuan tersebut langsung diserahkan kepada masyarakat yang menjadi korban dalam peristiwa kebakaran itu. Namun oleh Kades

setempat, bantuan itu malah diserahkan kepada pihak ketiga dengan uang muka yang dibayarkan sebesar Rp 3,1 juta. Tidak hanya itu saja, korban kebakaran justru dipungut uang sebesar Rp 1 juta. Setelah dilakukan penyelidikan oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi, kasus ini kemudian resmi naik ke tahap penyidikan sejak Juli 2009 lalu. Setelah itu dilimpahkan penyidikannya ke Kejari Sengeti. Sesuai dengan hasil penyelidikan, kerugian negara yang ditimbulkan dalam kasus ini mencapai angka Rp 200 juta. (pin)

5 Pencuri-------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 12

‘’Kita hanya menahan barang bukti sedangkan tersangka belum kita tahan dan masih kita periksa selama satu kali 24 jam. Jika terbukti bersalah mereka akan kita masukan ke

dalam sel. Tapi, kalau tidak ya terpaksa kita lepaskan,’‘ timpal Wakapolres. Sementara itu, informasi yang berhasil dihimpun menyebutan, sebelum membawa hasil curian tersangka terlebih dulu

Mau--------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 12

‘‘Saya mendorong motor tersebut, dan saya bawa ke bengkel untuk mengganti kuncinya,’‘ ujar pemuda yang biasa tinggal di kawasan Masjid Agung ini. Setelah itu, tersangka yang bekerja serabutan ini pun membawa kabur motor tersebut dengan tujuan Riau. Dalam perjalanan, tersangka sempat bermaksud menjual motor tersebut saat berhenti di salah satu rumah makan. Naasnya, tersangka ternyata menawarkan motor curiannya itu ke anggota polisi berpakaian preman, dia pun diintrogasi, dan akhirnya digiring ke Polta-

bes Jambi. ‘‘Saya sudah 2 tahun tidak pulang kampung, saya ingin bertemu orang tua, saya rindu sekali tapi tidak memiliki uang untuk pulang,’‘ujarnya. Kapoltabes Jambi Kombes Bobyanto IR Adoe melalui Kasat Reskrim Poltabes Jambi AKP Posma Lubis dikonfirmasi, kemarin, mengatakan, tersangka saat ini sudah diamankan di Mapoltabes untuk pemeriksaan lebih lanjut. ‘‘Tersangka akan dijerat pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman kurungan 5 tahun penjara,’‘ ujarnya. (mg4/mg3/ial)

Nasrun----------------------------------------------Sambungan Dari Hal 12

“Pada awalnya kita memang merencanakan untuk mengajukan penangguhan. Hanya saja berdasarkan pertimbangan lainnya, permohonannya kita tunda dulu,” jelasnya. Mengenai langkah hukum selanjutnya yang akan dilakukan, Hery mengatakan masih akan berkoordinasi lagi dengan tim penasehat hukum lainnya, maupun dengan Nasrun sendiri.

Jawa Pos News Network (JPNN)

Rampok Bajubang Masih Diburu

MASIH DISELIDIKI: Aparat Polda Jambi hingga kini masih melakukan pengembangan terkait penangkapan pengedar narkoba jaringan keluarga beberapa waktu lalu. Dari 7 orang yang diamankan, 4 di antaranya sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Kasus BBR Sungai Bahar

Jambi Ekspres

HALAMAN SAMBUNGAN

“Untuk mengambil suatu kebijakan, akan kita koordinasikan dulu dengan pengacara lainnya, karena penasehat hukum Nasrun bukan saya sendiri,” katanya. Ketika ditanyakan apakah dalam persidangan nantinya pihaknya baru akan mengajukan penangguhan penahanan, Hery hanya mengatakan tetap akan koordinasi dulu. “Nanti akan kita kaji dulu,” pungkasnya. (ial)

mengumpulkan kelapa sawit tersebut. Setelah banyak barulah kelapa sawit itu dikeluarkan dari kebunnya dengan menggunakan mobil truk. Di bagian lain, Tim Kuasa Hukum PT BGR dari kantor pengacara Idham Khalid, juga membenarkan adanya penangkapan itu. ‘’Mereka diamankan Senin malam (31/08), selepas buka puasa, saat hendak mengangkut kelapa sawit tersebut,’’ ujarnya. Menurut tim kuasa hukum, aksi pencurian dan pendudukan lahan milik PT BGR yang dilakukan oleh masyarakat bukan sekali ini saja berlangsung, akan tetapi, sudah tahun 2008 lalu.

‘’Kita juga sudah melaporkan kasus ini ke Mapolres Muarojambi. Bahkan sudah dua kali dilakukan gelar perkara terkait kasus ini,’’ tegasnya. Menurutnya, dalam gelar perkara yang dilakukan itu, aparat kepolisian juga sudah memperingatkan warga untuk tidak melakukan aksi tersebut. Lantas, bagaimana tanggapan pihaknya terkait kasus ini, dia menegaskan, apabila petani merasa punya hak di lahan tersebut, silakan menempuh jalur hukum. ‘’Kita juga mengharapkan kepada aparat kepolisian, jika petani kembali menduduki dan melakukan pencurian, untuk dapat diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku,’’ tegasnya. (imm/pin)

Vonis-------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 12

Pantauan koran ini di PN Jambi kemarin, sejumlah aparat kepolisian tampak berjaga-jaga. Selain itu, sejumlah anggota TNI juga hadir untuk mengikuti sidang tersebut, tidak terkecuali saksi korban Satria Dintara. Untuk diketahui, dalam sidang sebelumnya, oleh dua orang Jaksa Penuntut Umum (JPU) yaitu, Jaksa B Wibisana SH dan

Ramdoni SH, terdakwa Tazarmi dituntut dengan hukuman 3 tahun penjara. Akan tetapi, tim penasehat hukum terdakwa dalam pembelaannya, keberatan dengan tuntutan tersebut, dikarenakan mereka menilai yang terjadi antara terdakwa dengan korban, bukan merupakan penganiayaan, melainkan perkelahian. (ial)

Pemakai--------------------------------------------Sambungan Dari Hal 12

dan saat ini sudah diamankan di Mapolda Jambi untuk kepentingan penyidikan lebih lanjut. Kabid Humas Polda Jambi AKBP Samsudin Lubis mem-

benarkan adanya penangkapan tersebut. ‘’Kita masih melakukan pengembangan kasus ini. Tersangka saat ini sudah kita amankan,’’ tandasnya. (mg3/ mg4)

JAMBI-Jajaran Polres Batanghari, hingga kini masih memburu pelaku perampokan di rumah Budiono yang beralamat di Dusun Tiang Tunggang, Kecamatan B aju ban g , R ab u k emar in (25/08). Hal ini ditegaskan oleh Kasat Reskrim Polres Batangh a r i A K P A g u n g Wa h y u Nugroho, saat dikonfirmasi via ponselnya, kemarin. ‘’Pelaku masih dalam tahap pengejaran,’’ katanya. Dalam aksi perampokan tersebut, istri korban yang diketahui bernama Rosowati (40), tertembak oleh kawanan rampok pada bagian tangan dan perut. ‘’Kita tetap berupaya mengidentifikasi tersangka perampokan tersebut,’’ kata Agung. Sekadar mengingatkan, kawanan rampok bersenjata api (senpi) laras pendek tersebut, beraksi sekitar pukul 03.00 WIB dinihari. Perampok yang berjumlah 6 orang tersebut menyatroni rumah Suwarno bin Sokirin (52) yang beralamat di RT 04 Dusun Tiang Tunggang, Batanghari. Tidak hanya menguras harta korban, pelaku juga nekat

menembak istri korban, Rosowati (40) dengan dua kali tembakan pada bagian tangan kiri dan perut. Informasi yang didapat koran ini, menyebutkan, kawanan rampok tersebut masuk ke rumah korban setelah mendobrak teralis besi jendela rumah dengan menggunakan kayu balok. Berhasil menjebol jendela, pelaku langsung masuk ke dalam rumah. Bertepatan dengan itu, salah seorang anak korban Budiono langsung terjaga setelah mendengar kegaduhan tersebut. Para pelaku tak tinggal diam, mereka berusaha melumpuhkan Budiono yang saat itu sedang berada di atas tangga. Namun tembakan itu meleset dan tidak mengenai tubuh korban. Selamat dari hantaman timah panas, Budiono lari dan bersembunyi di dalam kamar yang berada di lantai tiga. Para pelaku berusaha mengejar tapi tidak berhasil menemukan Budiono dari persembunyiannya. Kertika pelaku turun ke lantai bawah, mereka ber-

temu dengan anak korban Rahmat, Asrofi. Mereka lalu memukul kepada Asrofi dengan gagang senjata api. Melihat korbannya sudah tidak berdaya, kemudian Asrofi dibawa ke dalam kamar dan diikat dengan seutas kabel antena HP. Dari tempat itu pelaku juga mengambil 3 buah handphone. Setelah mengunci pintu kamar, pelaku berusaha mencari Suwarno namun tidak ketemu karena Suwarno berhasil kabur lewat pintu belakang untuk meminta pertolongan warga. Pelaku kemudian berhasil menemukan Rosowati yang sedang bersembunyi di bawah kolong mobil di garasi. Istri korban digiring ke dalam rumah untuk menunjukkan tempat barang berharga. Namun mereka hanya menemukan perhiasan kalung emas di dalam lemari. Setelah itu, pelaku lalu menembak korban dan mengenai tangan kiri dan perut. Korban yang terluka, kemudian dibawa ke dalam toko dan mengambil uang Rp 2 juta dari dalam laci. (cr2)


Jambi Ekspres

RABU, 02 SEPTEMBER 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

3

BRI Bukukan Laba Bersih Rp 3,40 T ANTREAN : Antrean panjang sampai ke belakang Bank BI warga kota Palembang yang ingin menukarkan uang pecahan kecil untuk zakat dan Lebaran.

Evan Zumarli/Sumatera Ekspres

Target Pendapatan Negara Naik Rp 37 T JAKARTA - Kenaikan target pertumbuhan ekonomi dari 5 persen menjadi 5,5 persen membuat rangkaian postur RAPBN 2010 terus berubah. Yang terbaru, target pendapatan negara dan hibah naik sebesar Rp 37,9 triliun. Wakil Ketua Panitia Anggaran DPR Harry Azhar Aziz mengatakan, pemerintah dan DPR sepakat untuk menaikkan target pendapatan negara dari Rp 911,47 triliun (nota

keuangan) menjadi Rp 949,39 triliun. “Dengan demikian, target penerimaan per pos juga berubah,” ujarnya saat ditemui di DPR kemarin. Dalam postur APBN, struktur Pendapatan Negara dan Hibah terdiri dari Penerimaan Dalam Negeri dan Hibah. Untuk Penerimaan Dalam Negeri, angkanya naik dari Rp 910,05 triliun menjadi Rp 947,88 triliun atau naik Rp 37,83 triliun.

Penerimaan Dalam Negeri terdiri dari Penerimaan Perpajakan yang naik dari Rp 729,96 triliun menjadi Rp 742,61 triliun atau naik Rp 13,45 triliun, dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang naik dari Rp 180,88 triliun menjadi Rp 205,27 triliun atau naik Rp 24,38 triliun. Sementara itu, pos hibah juga naik dari Rp 1,42 triliun menjadi Rp 1,50 triliun. Menteri Keuangan Sri Mulyani

Indrawati mengatakan, naiknya target pertumbuhan ekonomi menjadi 5,5 persen membuat target penerimaan, khususnya dari pos perpajakan memang naik. “PPh (Pajak Penghasilan), PPN (Pajak Pertambahan Nilai), termasuk PPh migas juga pasti naik,” katanya. Sementara itu, untuk mengamankan penerimaan di sektor migas, Panitia Anggaran memangkas besaran dana cost recovery dari USD 13,005 miliar

Indonesia Dorong Agenda Doha JAKARTA-Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu mengatakan, pertemuan tingkat menteri (PTM) World Trade Organization (WTO) di New Delhi pada tanggal 3-4 September 2009 mendatang mampu menerjemahkan komitmennya dalam bentuk tindakan yang lebih konkrit. Mendag menjelaskan, pertemuan tersebut diharapkan negara anggota WTO dapat mengambil langkah yang lebih jauh dalam menerjemahkan komitmennya di dalam Pe-

rundingan Doha terutama di masa krisis ekonomi global. “Para menteri yang hadir di dalam pertemuan tersebut juga harus dapat memberikan petunjuk dan arahan kepada para perunding sehingga mereka memperoleh langkah yang jelas dan pragmatis ketika berunding di WTO untuk mencari penyelesaikan atas Perundingan Diha WTO,” ungkap Mendag ketika menggelar konferensi pers di kantor Departemen Perdagangan RI kemarin. Selain itu, Mendag juga men-

erangkan bahwa penyelenggaraan PTM tersebut diharapkan dapat menjadi momentum yang lebih kuat untuk semua negara anggota untuk segera kembali ke meja perundingan dan menyelesaikan putaran Doha paling lambat tahun 2010. “Indonesia akan terus mendorong agar Doha Development Agenda dapat segera disepakati perundingannya demi kepentingan negara-negara berkembang termasuk Indonesia. Dengan demikian, negosiasi di semua isu yang tertunda harus segera

dimulai,” tandas Mendag. Sekadar informasi, sebelum PTM dibuka secara formal oleh Mendag India Anand Sharma, Mendag Mari Elka Pangestu akan mempimpin pertemuan Kelompok 33 guna membahas isu-isu terakhir menjelang PTM. “Kami juga akan mengadakan pertemuan informal tingkat menteri (PITM) cairns Group untuk membahas strategi ke depan dalam mendorong perundingan putaran Doha tahap selanjutnya di Jenewa,” lanjut Mendag. (jpnn)

Indeks Tertekan Regional JAKARTA - Pada akhir perdagangan hari pertama pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) masuk ke wilayah merah. Penurunan indeks tersebut antara lain dikarenakan oleh terhempasnya bursa utama Asia ke teritori negatif. Pada penutupan perdagangan Senin (31/8) IHSG terkoreksi 35,71 poin (1,50 persen) ke level 2.341,537. Total nilai transaksi yang dibukukan mencapai Rp 4,15 triliun. Pemodal asing melakukan

pembelian saham Rp 775,98 miliar, sedangkan penjualan mencapai Rp 760,68 triliun. “Pelemahan bursa regional yang menjadi pendorong penurunan indeks BEI,” kata Analis Riset PT BNI Securities Muhammad Alfatih kemarin. Indeks saham sejumlah bursa di Asia ditutup melemah. Indeks Nikkei 225 di Jepang ditutup melemah 41 poin ke 10,534, indeks Hang Seng, Hongkong melemah 374

poin ke level 20.098. Selain itu, lanjut dia, adabeberapa laporan keuangan emiten yang melaporkan kinerja yang melemah sehingga investor menahan diri untuk transaksi. “Biasanya akhir bulan laporan keuangan perusahaan agak jarang, sedangkan laporan keuangan yang sudah keluar tidak dapat mengangkat indeks.” Di prediksi untuk pembukaan perdagangan hari ini, IHSG akan mengalami penurunan

kembali hingga penutupan sesi perdagangan I. IHSG diprediksi berada pada level 2.338 - 2.387. Sementara itu, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS bergerak menguat 60 poin. Berdasarkan data kurs transaksi BI, rupiah diperdagangkan di posisi Rp 10.110 - Rp 10.010 per USD. Sehingga kurs tengah menunjukan posisi Rp 10.060 per USD. Sedangkan pada perdagangan Jumat, 28 Agustus 2009, mata uang lokal tersebut berakhir di level Rp 10.100 per USD. (jpnn)

menjadi USD 12,005 miliar. “Kami minta ke pemerintah, meski cost recovery diturunkan, target lifting minyak sebesar 965 ribu barel per hari harus tetap tercapai,” ujarnya. Cost recovery adalah dana yang harus dibayar pemerintah untuk mengganti biaya yang sudah dikeluarkan oleh perusahaan migas Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) saat proses eksplorasi dan eksploitasi. (jpnn)

JAKARTA - Bank BRI membukukan kinerja cemerlang pada semester I 2009 ini. Dengan derasnya kucuran kredit, pada enam bulan pertama tahun ini bank pelat merah itu meraup kenaikan laba bersih naik 35,78 persen dibandingkan periode yang sama 2008. Kinerja positif ini akan terus berlanjut sebab adanya penurunan suku bunga pinjaman, Bank BRI yakin permintaan kredit bisa naik hingga 25 persen di akhir tahun. Bank BRI mencatat kenaikan kredit sebesar Rp 48,65 triliun atau meningkat 35,78 persen dari Rp 135,96 triliun menjadi Rp 184,6 triliun. Berdasarkan data Statistik Perbankan Indonesia (SPI) Bank Indonesia (BI), pertumbuhan kredit BRI tersebut merupakan yang tertinggi dipasar dengan porsi13,83 persen dari total kredit perbankan. Sementara Loan to Deposit Ratio (LDR) BRI sebesar 85,33 persen. Pendapatan bunga Bank BRI juga naik. Dimana pada semester I 2009, BRI berhasil meraup pendapatan bunga hingga Rp 16,840 triliun, atau naik dibandingkan periode yang sama sebelumnya sebesar Rp 13,208 triliun. Sementara untuk pendapatan bunga bersih BRI per semester I-2009 mencapai Rp 10,931 triliun, naik dibandingkan semester I-2008 yang sebesar Rp 9,574 triliun. Sehingga Bank BRI mampu meraup laba bersih sebesar Rp 3,49 triliun selama semester pertama 2009. Yang lebih besar 24,19 persen dibandingkan laba di periode yang sama 2008. ‘Dan dengan penurunan suku bunga simpanan sebesar delapan persen, maka kami yakin pertumbuhan kredit di 2009 bisa tumbuh hingga 25 persen dari 2008. Awalnya target kreditnya hanya

naik 22 persen, ‘ kata Direktur Utama BRI Sofyan Basyir di dalam paparan kinerja semester I 2009 kemarin. BRI agresif gencar menyalurkan kredit karena masih mengandalkan pendapatan dari bunga kredit. Menurt Sofyan, mereka menjaga kisaran NIM Bank BRI di posisi delapan persen pada 2009. Selain itu, penyaluran kredit juga untuk mengimbangi dana pihak ketiga (DPK) yang juga meningkat. ‘Dengan penurunan suku bunga simpanan maka diharapkan cost of fund kami menjadi tidak besar. Dan permintaan kredit naik karena biayanya murah.’ Akhir Juni lalu, BRI berhasil meraup total DPK sebesar Rp 216,38 triliun, meningkat 22,57 persendibandingkan posisi per akhir Juni 2008 yang sebesar Rp 176,53 triliun. Dana masyarakat di BRI setara dengan 11,86 persen dari total DPK perbankan. BRI berencana akan menurunkan suku bunga kreditnya sebesar 50-100 bps bulan depan sebagai tindak lanjut dari kesepakatan 14 bank besar. “Bulan depan (September, Red) sekitar 50 bps. Hingga mejadi (penurunannya ) sampai dengan 100 bps pada bulan kedua (Oktober, Red),’ kata Sofyan. Sementara itu, portofolio kredit BRI pada kuartal II-2009 meningkat 35,78 persen atau Rp 48,65 triliun, dari Rp 135,96 triliun pada kuartal II-2008 menjadi sebesar Rp 184,60 triliun. “Pertumbuhan kredit BRI disokong oleh pengembangan usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) dimana total portofolio kredit UMKM BRI mencapai 81,71 persen atau sebesar Rp 150,84 triliun dari total pinjaman sebesar Rp 184,60 triliun,” papar Sofyan. (jpnn)


4

rabu, 02 september 2009

Jambi Ekspres

Burhanuddin Mahir Pastikan Tak Maju

pilgub jambi

Fattah Sowan ke Rumah Hich

Pilih Netral dalam Pilgub 2010

MUARASABAK-Mendekati pelaksanaan Pilgub Jambi 2010, manuver-manuver politik terus dilakukan para petinggi Parpol, sebut saja Abdul Fattah, ketua DPD II Golkar Batanghari ini kemarin berkunjung ke kediaman Abdullah Hich yang menjadi Bakal Calon Gubernur PAN. Fattah ditemani oleh mantan Sekda Batanghari Salim Jufri melakukan buka bersama di kediaman pribadi Hich yang terletak di bilangan Kebun Kopi Kota Jambi, Jumat (28/8) lalu, Fattah dan Hich terlihat begitu mesra. Saat dikonfirmasi, Hich mengaku bahwa pertemuan tersebut hanya ajang temu kangen antara sesama teman. “Memang ada pertemuan dengan sejumlah mantan pejabat daerah, itu silaturahmi antar sesama teman,” ujar Hich. Namun demikian, menurut Hich, dalam pertemuan itu tidak ada berbicara soal dukung-mendukung diajang Pilgub. “Saya hanya memberitahu dan minta Do’a restu kepada teman-teman saya ini, bahwa saya akan maju sebagai Cagub pada Pilgub 2010 nanti, lalu mereka memberikan masukan kepada saya,” ungkap Bupati Tanjab Timur dua periode ini. Sementara itu, Abdul Fattah saat dikonfirmasi mengaku pertemuan itu hanya sebatas silaturahmi sebagai saudara dan tidak ada pernyataan dukungan. “Itu hanya silaturahmi antar saudara dan keluarga. Tidak ada pembicaraan pernyataan dukungan,” katanya. (bim)

Madjid Optimis Diterima PAN MUARTEBO- Bupati Tebo Madjid Mu’az menyatakan optimis akan terpilih dalam penjaringan Cagub PAN, meski harus bersaing dengan Bupati Tanjabtim Abdulah Hich yang notabenenya adalah kader PAN sendiri. “Saya tetap optimis selagi tim penyeleksi benar-benar objektif dalam menilai figur yang bakal diterima,” ujar Madjid saat ditemui Jambi Ekspres, kemarin. Namun demikian, Madjid tidak menampik jika peluang Abdullah Hich untuk terpilih Madjid Mu’az juga besar. “Dia kan memang asli orang PAN, jadi mereka (Tim Penjaringan, red) juga kemungkinan akan menilai dari sisi itu,” tuturnya. Untuk saat ini, Madjid mengaku masih fokus melakukan sosialisasi di tengah-tengah masyarakat dan melakukan pendekatan terhadap partai-partai politik lainnya. “Sosialisasi terus kita lakukan begitu juga pendekatan terhadap partai-partai yang ada,” sebutnya. Keseriusan Madjid Maju dalam Pilgub tidak disangsikan lagi, selain mendaftar di PAN, Madjid juga merencanakan untuk ikut mendaftarkan diri dalam penjaringan calon Gubernur di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). “Dalam waktu dekat kita akan ambil formulir pendaftarannya,” jelasnya. Untuk diketahui, Madjid merupakan kader sekaligus sesepuh partai Golkar. Namun, saat ditanya bagaimana peluangnya maju melalui Golkar, Madjid tidak banyak berkomentar. “Belum tahu, karena kita masih menunggu munas dan musda Golkar baik tingkat Provinsi maupun Kabupaten,” tandasnya. (ril)

Pemuda Kerinci Bentuk Forum Diskusi JAMBI - Semakin menghangatnya suhu politik menjelang tahapan pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jambi 2010 menjadi aspirasi tokoh muda Kerinci untuk membuat suatu forum untuk membahas peran masyarakat Kerinci dalam panggung demokrasi tersebut. “Forum ini sebagai wadah untuk memberikan informasi kepada masyarakat kerinci yang bersifat independen,”ujar Zainal Abidin sebagai salah satu inisiator terbentuknya forum yang bernama Forum Komunikasi Masyarakat Kerinci Untuk Pilgub Jambi, tersebut. Forum ini, sebut Zainal, akan terus menggalakkan kegiatan-kegiatan diskusi bagaimana seharusnya masyarkat Kerinci mengambil peran di Pilgub Jambi yang akan digelar 2010 mendatang. “Kita ingin menggali apa yang di inginkan oleh masyarakat Kerinci terhadap para kandidat,”tuturnya. Ditempat terpisah, salah satu tokoh masyarakat Kerinci Syafril Alamsyah mengatakan, sudah saatnya salah satu putra terbaik Kerinci terlibat dalam Pilgub Jambi 2010. “Sudah layak, jika nantinya ada figur dari Kerinci ikut mencalonkan diri, minimal menjadi Calon Wakil Gubernur,”ujarnya. Salah satu nilai plusnya, sebut Syafril, jumlah masyarakat Kerinci yang cukup besar, dan perwakilan wilayah. “Misalnya salah satu tokoh Kerinci bersanding dengan tokoh dari timur, tentu akan menghasilkan koalisi yang kuat,”tukasnya. (wne)

Jawa Pos National Network (JPNN)

Beni/JE

Mesra : Bupati Tanjabtim Abdullah Hich dan Ketua DPD II Golkar Batanghari Abdul Fattah berpelukan Mesra seusai melakukan Buka Puasa Bersama di Kediaman Abdullah Hich (29/8) lalu. Hich meminta do’a restu terhadap Fattah untuk maju di Pilgub Jambi 2010.

HBA dan ZA Diprediksi bidik Demokrat-Hanura Pilgub Jambi 2010 JAMBI – Berakhirnya masa pendaftaran Cagub PAN akan memperjelas peta dukungan Parpol dalam Pilgub Jambi 2010 mendatang. Hal ini sebagaimana diungkapkan salah seorang pengamat politik Jambi Hari Roni, menurutnya, pasca ditutupnya pendaftaran Cagub di PAN, maka parpol yang bisa dijadikan perahu oleh para kandidat lebih sedikit. “Pastinya, Cagub-Cagub seperti HBA, Hazrin Nurdin, Zulfikar Ahmad dan Safrial tidak akan maju melalui PAN, tapi partai lainnya,”ujarnya. Cagub-Cagub ini diprediksi akan menggunakan perahu parpol besar lainnya. Hazrin dan Safrial, dimungkinkan maju melalui partai masingmasing, yakni Golkar dan PDIP. Lalu, kemana HBA dan ZA ? “Dimungkinkan HBA maju melalui Demokrat, karena selain PAN dan Golkar, partai Demokrat yang memiliki cukup kursi untuk mengusung Cagub,”ujar Dosen Stipol NH ini. Jika tidak, HBA juga dimungkinkan untuk diusung oleh partai-partai tengah seperti PKS, PPP dan PKB. “Jika mereka berkoalisi, tentu bisa mengusung pasangan cagub, dan akan diminati oleh para kandidat,”ujarnya. Untuk Zulfikar Ahmad, sebut Hari, peluangnya adalah diusung Hanura, pasalnya partai ini memiliki 5 kursi di DPRD Provinsi, dan tinggal menambah dua kursi untuk bisa mengusung pasangan calon. “Itu sangat mungkin, partai-partai baru seperti Hanura dan Gerindra akan menjadi pertimbangan para kandidat Cagub,”ujarnya. Peluang ZA maju melalui Hanura juga didukung olah kedekatan emosi ZA dan pengurus Hanura. Anak kandung ZA saat ini menjabat sebagai ketua DPC Hanura kabupaten Bungo. Sekretaris DPD Demokrat Provinsi Jambi Mardi Afyan membenarkan jika HBA merupakan salah satu figur yang saat ini intens menjalin komunikasi dengan partainya. “Ia salah satu figur Cagub yang sudah intens melakukan komunikasi dengan Demokrat,”ujarnya.

Namun demikian, soal Cagub, saat ini Demokrat belum memberikan sikap resmi, Demokrat masih menunggu proses, yakni melalui seleksi penjaringan yang akan dilakukan oleh tim sembilan. “Mereka yang akan menentukan siapa figur yang akan diusung Demokrat dalam Pilgub Jambi nantinya,”ujar Mardi. Kapan Demokrat akan membahas Pilgub ? “Setelah lebaran, tentu akan segera dibahas,”tukasnya. Ketua DPD Hanura Yopi Muthalib membenarkan jika secara pribadi dirinya memiliki hubungan emosional yang cukup baik dengan ZA, namun keputusan dukung mendukung, akan tetap melalui prosedur partai. “Saya dan pak Zulfikar sudah kenal baik, tapi Hanura kan bukan milik Yopi Muthalib, jadi harus sesuai

prosedur,”ujarnya. Dalam menentukan Cagub, dikatakan Yopi, pihaknya juga akan melakukan survey terlebih dahulu. “Siapa yang memiliki kans untuk menang, ia yang akan diusung oleh partai,”tukasnya Sementara itu, Zulfikar Achmad saat dikonfirmasi mengaku sudah mulai melirik perahu lain setelah batal mendaftar di PAN. “Kita akan mencari perahu lain, kan masih banyak partai lain,” sebut Zulfikar saat ditemui di rumah dinasnya, kemarin. Diakuinya ZA, dirinya optimis mendapatkan perahu selain PAN, pasalnya saat ini dirinya sudah mempersiapkan program untuk memajukan Jambi kedepan. “Saya menawarkan program, jika saya dipercaya saya yakin Provinsi Jambi akan saya sulap menjadi Provinsi yang maju pesat.” pungkasnya.(wne/kta)

SENGETI - Setelah digadang-gadangkan bakal menjadi pesaing serius, Bupati Muarojambi, Burhanuddin Mahir, akhirnya memutuskan untuk tidak ikut bersaing di ajang Pilgub Jambi 2010. Keputusan ini diu n g k ap k an Burhanuddin seiring Burhanuddin Mahir berakhirnya masa pendaftaran Cagub PAN 31 Agustus kemarin. “Saya tidak mendaftar,”ujarnya disela-sela sidak PNS Senin (31/9) kemarin. Ditenggarai, Burhanuddin enggan ikut bertarung dalam Pilgub nanti karena masih ingin kembali mencalonkan diri sebagai Bupati Muarojambi pada pilgub 2011 mendatang. Namun saat ditanya terkait alasan, Dia enggan menyebutkannya. “Banyak pertimbangan yang diambil sebelum menyatakan tidak maju dalam pilgub ini dan ada satu alasan mendasar yang membuat saya memilih tidak ikut bersaing,”ujarnya, tanpa menyebutkan apa alasan mendasarnya secara tegas. Ketika ditanya kemana arah dukungannya, Burhanuddin menyebutkan akan netral. “Para kandidat yang akan maju itu, seperti HBA, Madjid Muaz, Abdullah Hich dan yang lainnya itu adalah sahabat saya semua,”kilahnya. Ia juga mengatakan, sudah mempersilakan kepada semua kandidat untuk melakukan sosialisasi di Daerahnya secara bebas. “Semua sudah datang dan meminta izin kepada saya untuk masuk muarojambi. Saya katakan silakan dan Muarojambi terbuka untuk semua kandidat,”sebutnya. Namun demikian, ia tidak menampik bahwa secara individu, dirinya akan mendukung salah satu diantara caloncalon yang ada. “Secara institusi saya tetap akan berusaha netral. Namun sebagai individu tentunya saya punya pilihan,”tandasnya. (imm)


Jambi Ekspres

rabu, 02 september 2009

Jawa Pos News Network (JPNN)

5

VALENCIA UNJA DIPASARKAN !!!

Gerbang utama

JAMBI-VALENCIA Unja (VU) merupakan kompleks perumahan produk PT Niaga Guna Kencana (NGK) yang terbaru. Berdiri diatas lahan seluas 16,5 hektare, sesuai namanya, VU berlokasi di samping kampus Unja Mendalo. Jika mereview perkembangan wilayah lain yang ada kampusnya, kita langsung terbayang

PT Niaga Guna Kencana Developer 7 Real Estate Telpon : Afifah Nurdin Eny Yelly Nety

(0741) 20406 (0741) 7026226 (0741) 7020006 (0741) 7087039 (0741) 7072573 (0741) 7009277

Depok – kampus UI Jakarta, Jatinangor – Kampus UNPAD Bandung, Tembalang – Kampus UNDIP Semarang, dsb. Daerah tersebut sebelum ada kampus bukan apa-apa, tetapi begitu ada kampus, mendadak sontak berubah menjadi kota. UNJA Mendalo pun demikian juga, apalagi diperkuat dengan berdirinya VALENCIA Unja (VU). Akan terjadi efek sinergi antara Kampus – Perumahan. Civitas akademika akan tinggal di Perumahan, karena infrastrukturnya lengkap dan dekat, terjangkau dengan berjalan kaki, sehingga praktis dan efisien. Sementara perumahan akan menikmati perkembangan harga karena nilai strategisnya

berdekatan dengan kampus. Menurut pimpro VU, Ir. Untung Riyadi, “Untuk memaksimalkan efek sinergi tersebut, VU dikonsep dalam 3 hal. Pertama adalah Kawasan Niaga ( Pertokoan), Cluster Estate dan Cluster Dormitory yang tergambar dengan konsep sebagai berikut,” ungkapnya. Kawasan Niaga Mulai gerbang masuk sampai ke gerbang perumahan disepanjang jalan utama berderet pertokoan terdiri 10 unit ruko 2 lantai dan ratusan ruko 1 lantai. Kawasan pertokoan tersebut selain melayani lebih dari 750 unit rumah yang pintu keluarnya hanya menuju kawasan niaga tersebut, juga melayani civitas

akademika kampus UNJA dan IAIN yang jumlahnya 20 ribu jiwa. Dengan data seperti itu bisa dibayangkan nilai prospek ke depannya. Harga ruko 2 lantai standard dibandrol Rp 450 juta-an, sementara ruko 1 lantai T 43/119 standard dihargai Rp 160 juta-an. Pertokoan di tepi jalan utama selebar 12 meter, dengan parkiran 10 meter dan merupakan satusatunya akses kompleks. Dan tak bisa dipungkiri kawasan Niaga VU nilai komersialnya sangat tinggi. Cluster Estate Cluster Estate merupakan hunian dengan lingkungan tertutup. Tentu saja infrastrukturnya sebaik real estate produk

NGK lainnya. Seperti Jalan aspal, Penerangan jalan umum, Taman bermain, Pos keamanan 24 jam, estate manajemen, dsb. Di cluster ini yang istimewa adalah semua unit rumahnya menghadap taman. Type yang ditawarkan adalah T 47/135 dengan harga Rp 160 juta-an dan T 60/165 dengan harga Rp 200 juta-an. Fasad rumah minimalis modern, dengan tata ruang di konsep rumah tumbuh. Pada cluster ini, ratarata unit rumahnya mempunyai kelebihan tanah. Anda dengan mudah dan leluasa memodifikasi rumah untuk berbagai fungsi, baik untuk tinggal, maupun untuk indekost. Cluster Dormitory

Cluster ini diperuntukkan bagi Anda yang memang akan berinvestasi dalam bidang indekost mahasiswa/i. Mengingat untuk ke kampus baik UNJA maupun IAIN terjangkau dengan berjalan kaki maka nilai property akan menjadi sangat atraktif. Atas hal tersebut, desain tata ruang sudah dirancang sedemikian rupa, sehingga sangat mudah dan dengan biaya murah untuk dikembangkan menjadi indekost. Cluster ini juga dilengkapi sarana olah raga, yang terletak pada open space yang luasnya +/- 5000 m2. Hal ini untuk mendukung aktivitas mahasiswa/i, sehingga semakin menambah nilai lebih cluster dormitory. Type yang ditawarkan adalah T 30/108 ( 2 kamar tidur, 1 kamar tamu , 1 kamar mandi) dengan harga Rp 80 juta-an, dan T 50/108 ( 4 kamar tidur, 1 kamar tamu, 2 kamar mandi) dengan harga Rp 100 juta-an. T 50 adalah pengembangan dari T 30, sedang apabila anda membeli T 50 sebanyak 2 unit, secara otomatis anda memiliki kompleks indekost yang sudah tertutup pagar keliling. ( Perhatikan denah T 50 ). Inilah uniknya desain clus-

ter dormitory. Kami sengaja mulai dari Type kecil ( T 30), supaya harganya mudah dijangkau oleh masyarakat luas. Yang penting tempatnya sudah punya, pengembangan dipikir nanti, Pasif income untuk jaminan hari tua sudah pasti. Bukankah hal positif seperti itu yang harus dipikirkan sekarang? Valencia Unja akan mulai pembangunan tanggal 13 Oktober, namun saat ini sudah mulai di pasarkan. Segera miliki” jelas Untung selanjutnya.(adv)

Pimpro Ir. Untung Riyadi

istimewa/jambi ekspres

Denah T 30 & T 50 Dormitory

Suasana kios

Suasana estate

Site Plan ( 3 warna) : Kawasan Niaga, Cluster Estate, Cluster Dormitory

Suasana dormitory

http://www.jambiekspres.co.id

Peta Lokasi

email: jambiekspres@yahoo.com


6

rabu, 02 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

Hubungi :

0741 - 668844 0812 74 333 220

HUB: 668844

Jawa Pos News Network (JPNN)


Jambi Ekspres

rabu, 02 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

Demi Masa Depan Olahraga DAFTAR PENGURUS KONI PROVINSI JAMBI Periode 2009-2012 1 H. Hazrin Nurdin (Ketua Umum) 2 H. Uteng Suryadiyatna (Wakil Ketua Umum I) 3 Nasrullah Hamka (Wakil Ketua Umum II) 4 H. Muhkasim Stering (Sekretaris Umum) 5 ImronTB (Sekretaris I) 6 Masnur Hasrat (Sekretaris II) 7 H. Wahyu Suganjar (Bendahara) 8 Jamal San (Wakil Bendahara) 9 Yos Sumarsono (Kabid. Organisasi) 10 Ahmad Khusaini (Wakabid. Organisasi) 11 Sukendro (Kabid. Binpres) 12 Aryanto (Wakabid. Binpres) 13 Feri Marjoni (Kabid. Litbang) 14 Faisal Chan (Wakabid. Litbang) 15 Salim Jufri (Ketua BiroPerencanaan & Anggaran) 16 Nurly Ishari L (Wkl. Ketua Biro Perencanaan & Anggaran) 17 H. Hasan Ibrahim (Ketua Biro Promosi & Pemasaran) 18 Arif Suriansyah (Wkl. Ketua Biro Promosi & Pemasaran) 19 Ucok Panangaran (Ketua Biro Media & Komunikasi) 20 Nanang Mairiadi (Wkl. Ketua Biro Media & Komunikasi) 21 R. Sitepu (Ketua Biro Umum) 22 Adnan Jamhur (Wkl. Ketua Biro Umum) 23 Revany Devy (Ketua Biro Internal Audit) 24 Indah Ayu Lestari (Wkl Ketua Biro Internal Audit) 25 Maiful (Ketua Komisi Hukum) 26 Rudi Ardiansyah (Wkl Ketua Komisi Hukum) 27 Kms. Al Fajri (Ketua Komisi Hub. Daerah) 28 Sagarosa (Wkl Ketua Komisi Hub. Daerah) 29 H. Nasril (Ketua Komisi Atlet) 30 Hervasuardi (Wkl. Ketua Komisi Atlet) 31 Hj. Rosani Samsoe, SPd (Ketua Komisi Kepelatihan) 32 Effi Herman (Wkl. Ketua Komisi Kepelatihan) 33 As’ari Syafi’i (Ketua Komisi Pendidikan & Penataran) 34 Berlianto Harahap (Wkl. Ketua Komisi Pendidikan & Penataran)

Pengurus KONI Jambi 2009-2012 Gemuk

JAMBI - Komposisi kepengurusan KONI Jambi pimpinan Hazrin Nurdin sudah terbentuk. Pembagian

JAMBI - Kepengurusan KONI Jambi kemarin sudah mendapat tugas berat. Sekitar limapuluhan atlet dayung kemarin mendatangi kantor KONI Jambi di Stadioan Tri Lomba Juang. Mereka menuntut pelatih mereka yang berinisial NB diberhentikan. Pelatih itu dinilai telah berlaku tidak adil kepada para atlet yang selama in i d ib in an y a. U n g k ap an itu disampaikan oleh perwakilan atlet dayung Jambi, Herdoni dan Roynadi. Dalam pertemuan tersebut para atlet meminta kepada Ketua Umum KONI Jambi

untuk menyelesaikan tuntutan mereka agar pengurus KONI mengambil alih kepengurusan dayung yang ada saat ini. Selain tuntutan utama mendesak mundur dan memberhentikan pelatih juga berharap penguru s K O NI dapat membantu menyelesaikan masalah kepengurusan dayung yang te l a h usai masa kepengurusannya tahun ini. Menanggapi tuntutan atlet dayung yang mendatangi KONI Jambi, di Stadion Tri Lomba Juang tersebut, Ketua Umum KONI Jambi yang baru terpilih, Hazrin

surat keputusan kemarin juga sudah dilakukan saat rapat perdana yang salah satu agendanya adalah penjadwalan pelantikan oleh KONI Pusat. S e j u m l a h 3 4 o r a n g t e rgabung dalam kepengurusan yang gemuk itu. Ini sangat kontras dengan kepengurusan KONI periode sebelumnya (2004-2008) yang hanya diisi 15 orang pengurus. Di pembagian bidang-bidang pun kepengurusan kali ini terlihat sangat gemuk. Lebih dari dua kali lipat bidang dibentuk di kepengurusan KONI Jambi pimpinan adik kandung Gubernur Jambi, Zulkifli Nurdin ini. Ketika diminta keterangan mengapa jumlah penurus membengkak, Hazrin Nurdin mengatakan itu dilakukan demi kebaikan kepengurusan olahraga. “Ini kami lakukan agar dalam setiap mengurus olahraga ke depan bisa dilakukan dengan sebaikbaiknya,”katanya di kantor KONI Jambi di Stadion Tri Lomba Juang siang kemarin. Selain itu juga mengatakan bahwa beberapa bidang baru yang dibentuk itu ada demi m e n g h i n d a r i s e g a l a p e rmasalahan yang mungkin terjadi. Maka dari itu ada beberapa bidang baru yang

dibentuk. Di kepengurusan sebelumnya, selain jajaran ketua yang diisi ketua umum, wakil ketua umum dan ketua harian, ada sekretaris umum dan bendahara. Sekretaris umum dibantu dua orang wakil dan bendahara dibantu seorang wakil dalam tugas sehari-harinya. Pembagian bidang-bidang pun sederhana dan efisien. Hanya ada empat bidang yang diputuskan dengan SK Ketua Umum KONI Pusat untuk menjalankan fungsi sebagai induk olahraga di Jambi itu. Keempat bidang itu adalah bidang organisasi, pembinaan prestasi, perencanaan dan anggaran dan bidang media dan komunikasi. Di masing-masing bidang itu selain ketua bidang, juga terdapat seorang wakil ketua bidang untuk membantu kerjanya. Ini sangat jauh dibandingkan dengan kepengurusan 2009-2012. Selain ketua umum, dua wakil ketua umum, sekretaris umum dengan dua wakilnya, serta bendahara dan wakilnya, ada, 13 bidang yang menyertai. Ketiga belas bidang itu selain empat yang ada di kepengurusan lama, ada 9 bidang tambahan yang dibentuk.(tya)

Atlet Dayung Desak Pelatihnya Mundur Nurdin mengatakan, akan mempelajari tuntutan tersebut dan minta waktu untuk membicarakannya dengan pengurus lainnya. Untuk mencarikan jalan terbaik dalam menyelesaikan permasalahan atlet dayung dan pengengurusannnya, maka KONI akan mengambil alih kepenurusannya yang habis masa baktinya tahun ini. “Saya minta waktu untuk menyelesaikannya dan percayalah kami para pengurus akan mencari jalan terbaik menyelesaikan masalah di cabang dayung,” kata Azrin di hadapan para atlet. KONI Jambu berjanji akan mencarikan siapa orang yang pantas memimpin cabang dayung sebagaimana orang

yang memang rela berkorban untuk memajukan olahraga dayung di Jambi. Prestasi dayung Jambi terakhir pada PON XV/2008 di Kalimatan Timur lalu berhasil menyumbangkan dua medali emas lewat nomor kano perorangan putra dan putri. Sementara itu Ketua Harian Pengprov PODSI Jambi, Marjani mengatakan, tidak bersedia lagi menjadi pengurus dayung yang sudah dijalaninya selama 13 tahun. “Saya sudah menyatakan diri tidak bersedia lagi menjadi pengurus dayung dan semua permasalahan dayung sudah diserahkan ke pengurus KONI Jambi,” kata Marjani.(tya)

7

Puyol Dekati Rekor Zubizarreta RONA bahagia terpancar dari wajah kapten Barcelona Carles Puyol kemarin. Selain ikut mengantarkan kemenangan timnya atas Sporting Gijon, Puyol menorehkan penampilan ke-300 bagi Barca di ajang Liga Primera. Puyol kini berada di urutan keenam pemain yang paling

sering membela Barca di Liga Prime r a . D e fender 31 tahun itu pun hanya berselisih satu laga dengan kiper legendaris Barca dan timnas Spanyol, Andoni Zubizarreta. Namun, Puyol tetap tertinggal 17 laga dengan rekan setimnya, Xavi Hernandez. “Momen yang

menggembirakan karena catatan bersejarah itu tepat di satu dekade saya membela Barcelona,”ungkap Puyol sebagaimana dilansir di situs resmi klub. “Saya telah banyak menjalani suka duka bersama Barcelona dan itu membuat saya semakin mencintai klub ini,”tambah pemain berambut kriwil itu. Puyol kali pertama mencatat debut bersama Blaugrana saat melawan Real Valladolid pada 2 Oktober 1999. Dalam laga itu, Barca menang 2-0. Pada Agustus 2004, Puyol yang semasa junior berposisi sebagai kiper maupun striker, itu menerima mandat sebagai kapten v Barcelona menggantikan Luis Enrique Martinez yang pensiun. Selama satu dekade membela Barcelona, Puyol mengoleksi sepuluh trofi baik di ajang domestik maupun internasional. Ketika Barcelona menjuarai Liga Champions di Roma musim lalu, Puyol sekaligus menahbiskan diri sebagai satu-satunya kapten Barca yang dua kali mengangkat trofi kejuaraan antarklub Eropa paling prestisius itu. Gelar sebelumnya adalah pada 2006 di Paris. “Saya banyak menerima ilmu dari para pelatih yang menangani Barcelona. Saya juga bangga mengenakan nomor punggung 5 di Barca yang saya ketahui nomor itu pernah dikenakan pemain hebat klub ini di masa lampau,”urai Puyol yang bisa beroperasi sebagai full back itu.(dns)


8

selasa, 02 september 2009

Jambi Ekspres

DARI KIRI : Karyono, Marnas, Sukma

DARI KIRI : Saiful Bahri, Mawardy, Azizah D Uteng

Jawa Pos News Network (JPNN)

DARI KIRI : Mahfiawin H, Rosdanely, Syafrudin dan Affan Lubis

116 Maru STIE Jambi Ikuti Bipap

S

Mawardy mengalungkan tanda peserta Bipap secara simbolis kepada perwakilan Maru

EBANYAK 116 orang mahasiswa baru (Maru) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Jambi khusus Kampus Jambi, Senin (31/8) kemarin, mengikuti kegiatan Bimbingan Pra Perkuliahan (Bipap) Tahun Ajaran 2009-2010, yang secara resmi dibuka oleh Ketua STIE Jambi, Drs A Mawardy S MM. Dalam sambutannya, Mawardy mengajak seluruh Maru untuk selalu menuntut ilmu dan berbuat kebaikan. Menyinggung Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi beberapa waktu men-

Maru STIE Jambi yang mengikuti Bipap

datang, Mawardy mengajak Maru untuk memillih pemimpin yang memberikan perhatian besar terhadap dunia pendidikan seperti halnya Gubernur Jambi saat ini, H Zulkifli Nurdin yang telah memberikan bantuan dan perhatian besar kepada STIE Jambi, dimana dalam minggu pertama September ini, STIE Jambi akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 350 juta dari Gubernur. Selain Gubernur, Mawardy juga mencontohkan adik kandung Gubernur Jambi, H Hazrin Nurdin yang telah menyumbangkan peralatan olahraga bertaraf nasional berupa meja pimpong lengkap dengan peralatannya. Mawardy juga mengajak ratusan Maru untuk tidak melupakan

budi baik orang lain dan jangan berkhianat. “Sekecil apapun budi baik orang yang telah mengangkat derajat hidup kita harus diingat, apalagi jika kita sudah dibantu dari orang biasa menjadi pemimpin suatu daerah jangan sampai melupakan budi orang yang membantu. Jika melupakan budi baik orang lain namanya pengkhianat,� kata Mawardy. Sementara itu, Ketua Panitia Bipap, Karyono SH mengatakan, kegiatan yang dilaksankan selama dua hari ini bertujuan memberikan pengenalan kepada Maru mengenai struktur organisasi yayasan, kampus serta sistem perkuliahan. (sdk/adv)

Pengurus BEM STIE Jambi

Mawardy Buka Pesantren Kilat SMA Unggul IKABAMA MEMASUKI hari ke-10 bulan Ramadan 1430 H, Kamis (31/8) lalu, Kepala Sekolah SMA Unggul (Ikatan Keluarga Bersama Mandiri) IKABAMA Jambi yang juga Ketua STIE dan ASM Jambi, Drs A Mawardy S MM, secara resmi membuka kegiatan Pesantren Kilat. Drs A Mawardy S MM yang saat ini tengah melanjutkan studi ke jenjang S3 (Doktor) Unpad dalam sambutannya meminta, kepada siswa/i senantiasa menuntut ilmu setinggi langit dan menghormati kedua orang tua. Mawardy juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak H Hazrin Nurdin yang juga adik kandung Gubernur Jambi H Zulkifli Nurdin yang telah menyumbangkan peralatan olahraga berupa meja pimpong lengkap dengan standar internasional. Diharapkan fasilitas yang ada dapat bermanfaat bagi siswa/wi. Ketua Panitia Pesantren Kilat, Yuliana S.Ag dalam sambutannya mengatakan, Pesantren Kilat yang dikhususkan bagi siswa kelas X hingga XIII SMA Unggul IKABAMA ini dimulai pada 31 Agustus

hingga 5 September 2009 mendatang. Adapun tujuan diadakannya kegiatan ini untuk membentuk generasi muda Rabbani generasi yang berprestasi. Selain itu, untuk membentengi generasi muda dari pengaruh negatif derasnya arus globalisasi dimana-mana. Sedangkan Ketua Yayasan IKABAMA Jambi, Hj Fatimah Sabran menyampaikan ungkapan terima kasih kepada jajaran SMA Unggul yang menyelenggarakan kegiatan positif seperti ini. Hj Fatimah juga meminta agar panitia mengadakan lomba mengaji yang nantinya akan mendapatkan hadiah. Kepada siswa/wi, Hj Fatimah mengingatkan pentingnya membaca buku dimanapun berada dan menjadi anak yang baik, beriman dan bertakwa. Acara yang diawali dengan lantunan lagu dari group Nasyid ini diakhiri ceramah agama dari Ustad DR Muh. Zakki S.Ag., M.Ag yang mengupas tentang pentingnya menjadi anak sholeh dan sholehah yang juga didapat dari orang tua yang sholeh dan sholehah. (sdk/adv)

Hj Fatimah S (dua kiri) diantara guru dan siswi SMA Unggul

Ust M Zakki saat menyampaikan ceramah agama

http://www.jambiekspres.co.id

A Mawardy S

Sejumlah guru SMA Unggul IKABAMA

Yuliana

Hj Fatimah S

Penampilan group Nasyid

Siswa/wi SMA Unggul IKABAMA

email: jambiekspres@yahoo.com


Jambi Ekspres

rabu, 02 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

Jambi Ekspres http://www.jambiekspres.co.id

SIUPP: 732/SK/Menpen/SIUPP/1998, Dirintis oleh PT Jambi Press Intermedia

General Manager/ Pemimpin Perusahaan : Sarkawi Dewan Redaksi: Sarkawi, Suardi Sukiman, Muchtadi Puteranusa, Ulil Amri Pimpinan Redaksi: Agus Dini Putra Redaktur Pelaksana: Setya Novanto, Redaktur: Eddy Mulyady Asisten Redaktur: Aswan Hidayat, M. Haramen, Indrawan Setyadi, Zainuddin Staf Redaksi: Misrianti, Toni Evaidi, Dona Piscesika, Raden Surahman, M. Akta, Pirma Satria, Joniyanto. Fotografer: Zulfahmi, M. Ridwan. Sekretaris Redaksi: M Chaidir. Wartawan daerah: Ahmad Muzir (Ta­n­jungjabung Barat), Beni Murdani (Tanjungjabung Timur), (Tebo), Yuneldi Yunis Koto (Merangin), Ikmal Mardiansyah (Muaro Jambi), Wirdianto (Kerinci), (Bungo), Iwan MS (Sarolangun), Raden Jufri (Batanghari). Teknologi Informasi: Hono Prihartantio (Kabag), Pracetak, M. Syukri (Kabag), Robi Harja, Asyhadi, Iklan: Subiantoro (Kabag), Edi Purnomo, Fitria Rosa, Riani W Desain Iklan: Pratama D.P, Keuangan: Eka Wahyu Setyaningsih (Kabag), Sutridawati (Kasir) Pemasaran: Nurdin (Kabag), Hamdan Ekspedisi: Helmi, Dodi, Arifin Piutang: Ertati (Kabag), Darwis Effendi, Fajar. Even & Promosi: Saman (Kabag), Erpen. Umum: Subiantoro, Rahmat Budiman Harga langganan : Rp 87.500,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim). Harga eceran Rp 3.500,-.Tarif iklan: Display (umum) Rp 25.000,-/mm kolom, Iklan warna Rp 40.000,- Full Colour Hal 1 Rp. 80.000,- Rekening BNI Cabang Jambi AC 006.9887004, Bank Mandiri, 110.0001132627, Bank BCA ,119.1385123. Alamat : Graha Pena Jambi Ekspres Jl Pattimura No.35 Km 8 Kenali Besar, Jambi. Telp Redaksi (0741) 65724, Iklan, Pemasaran (0741) 668844, 64940 Fax (0741) 667338. Perwakilan Jakarta (Ali Mulyono) Graha Pena Lantai 6. Jln Kebayoran Lama No. 12 Jakarta Selatan (021) 53699580, HP 0817744663 Penerbit PT Wahana Semesta Jambi Pembina Manajemen : Dahlan Iskan, Komisaris Utama : H Alwi Hamu, Komisaris: Dwi Nurmawan, Lukman Setiawan, Sakti Alam Watir, Direktur Utama: Suparno Wonokromo, Direktur: Sarkawi, Percetakan: PT Jambi Press Intermedia. Kami menerima tulisan berupa opini, surat pembaca, Kirimkan ke Graha Pena Jambi Ekspres, Jl Pattimura No.35 Km 8 Kenali Besar, Jambi. Telp Redaksi, Iklan, Pemasaran (0741) 668844, 64940 Fax (0741) 667338, email: redaksi@jambiekspres.co.id / jambiekspres@yahoo.com / je_printad@yahoo.com / je_iklan@yahoo.com setiap jam kerja, dan lampirkan identitas diri. q Wartawan Jambi Ekspres dilarang meminta ataupun menerima uang maupun barang dari sumber berita. q Wartawan Jambi Ekspres dibekali ID Card / surat tugas saat melakukan tugasnya.

T ajuk Rencana Ratifikasi Konvensi Buruh Migran TUNTUTAN agar ada perlindungan yang lebih optimal terhadap tenaga kerja Indonesia (TKI) kembali mengemuka. Kali ini giliran sejumlah LSM yang tergabung dalam Aliansi Rakyat untuk Ratifikasi Konvensi Migran (Arak) yang menyuarakannya. Mereka menuntut pemerintah segera meratifikasi Konvensi Buruh Migran. Setidaknya sampai akhir tahun ini. Bagi Indonesia, konvensi internasional mengenai perlindungan buruh migran dan keluarganya yang dideklarasikan di New York pada 1990 bukan hal baru. Sebagai anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), kita termasuk negara yang cepat meresponsnya. Indonesia sudah menandatangani konvensi yang dibuat Organisasi Buruh Internasional (ILO) pada September 2004, sekitar setahun pascakonvensi diberlakukan sebagai hukum internasional. Memang, meneken bukan berarti meratifikasi. Pemerintah, dalam hal ini Depnakertrans, hingga saat ini atau lima tahun setelah menandatanganinya, belum juga memberlakukan isi konvensi itu. Salah satu alasan mengapa konvensi tersebut belum bisa dijadikan dasar untuk mengatur buruh migran di Indonesia karena adanya ketidaksesuaian pasal-pasal konvensi dengan undang-undang yang kita miliki. Yakni, UndangUndang Nomor 21 Tahun 2000 tentang Serikat Pekerja/Serikat Buruh dan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Artinya, pemberlakuan konvensi itu berimplikasi pada revisi undang-undang tentang ketenagakerjaaan dan serikat pekerja/buruh yang sudah kita miliki. Selain itu, Depnakertrans beranggapan, jika diratifikasi sekarang, konvensi tersebut hanya efektif memberikan perlindungan kepada para pekerja migran (dari luar negeri) dan anggota keluarganya yang bekerja di Indonesia. Tidak otomatis konvensi itu berlaku bagi ratusan ribu TKI yang kini bekerja di berbagai negara. Kalaupun Indonesia meratifikasinya, Depnakertrans memang berharap agar negara-negara yang menjadi tujuan para TKI, seperti Malaysia dan negara-negara di Timur Tengah, juga meratifikasinya. Dengan demikian, konvensi ILO itu berlaku resiprokal. Artinya, Malaysia memberikan perlindungan sesuai konvensi ILO terhadap TKI di negaranya, Indonesia juga memberikan hal yang sama terhadap tenaga kerja asal Malaysia di sini. Sayangnya, sebagian besar negara yang meratifikasi konvensi ILO (36 negara) itu memang baru “eksporter” buruh migran, seperti Turki, Meksiko, dan Maroko. Di ASEAN, baru Filipina -saingan Indonesia dalam ekspor buruh migranyang meratifikasinya. Bukan negara-negara yang selama ini menerima buruh migran, seperti Amerika Serikat, negara-negara Eropa Barat, dan negara-negara di kawasan Teluk. Seperti Indonesia, negara-negara itu memang membutuhkan konvensi ILO untuk melindungi warga negaranya dari ketidakadilan sistem pengupahan, kesewang-wenangan dan kekejaman majikan, serta berbagai tindak tak manusiawi lain saat bekerja di luar negeri. Dengan jumlah TKI di luar negeri yang mencapai 900 ribu lebih serta devisa yang masuk sekitar Rp 82,4 triliun, memang sudah sewajarnya jika Indonesia berada di garis depan bersama negara-negara yang meratifikasi konvensi ini. Apalagi, banyak buruh migran kita yang masuk sektor pekerjaan yang sangat rentan (pembantu rumah tangga/PRT) diperlakukan sewenang-wenang di luar negeri. Kalau di Indonesia sendiri kita tak menghargainya, bagaimana kita minta negara lain menghormati konvensi buruh migran ILO? (*) Pembaca yang budiman, Jambi Ekspres membuat rubrik baru Rakyat Bicara. Rubrik tersebut berupa layanan SMS dengan pembaca maupun relasi yang isinya untuk kepentingan umum yakni masalah atau masukan layanan PDAM, PLN, Telkom, kondisi jalan, sekolah, kebersihan, pasar serta pengurusan izin yakni, SIM, STNK, IMB, dan SITU. Silakan SMS ke 0812-74060791 dengan bahasa yang singkat, jelas dan tidak berbau SARA. Redaksi Jambi Ekspres berhak mengedit SMS yang akan dimuat dengan tidak mengurangi isi subtansinya. Masalah atau masukan dari pembaca dan relasi akan dijawab pihak terkait satu hari sesudah SMS dimuat di koran ini. Nomor HP Anda tidak dimuat seluruhnya. (*)

Mohon Bantuan Beasiswa untuk Tenaga Kesehatan YANG Terhormat Walikota Jambi. Saya PNS yang juga mahasiswa baru S1 Kesehatan, adakah dana bantuan atau beasiswa untuk kami PNS kesehatan kota. Soalnya, kabupaten lain dapat dana, terimakasih. +6281366048xxx

Beasiswa di IAIN STS Belum Cair YANG Terhormat Rektor IAIN STS Jambi. Mengapa beasiswa belum juga cair, bukankah beasiswa tersebut bertujuan membantu mahasiswa yang kurang mampu dalam memenuhi kewajiban nya terhadap biaya kuliah. Sekarang sudah masuk tahun ajaran baru tapi beasiswa juga belum ada kabar kapan cair, terimakasih. +6285764310xxx

Kualitas Air di PDAM Tirta Mayang Tolong Dijaga YANG Terhormat Walikota Jambi. Pak Wali, tolong ajari Direktur PDAM Tirta Mayang cara menjaga kualitas air serta pentingnya untuk kesehatan, terimakasih. +628127416xxx

Kualitas Air PDAM Tak Layak YANG Terhormat Direktur PDAM. Kualitas Air PAM subuh kemarin dan pada hari seterusnya sangat-sangat tidak layak. Mohon perhatian Anda dan lembaga konsumen, terimakasih. +628127416xxx

9

Menuju Desa Mandiri Pangan PANGAN merupakan salah satu kebutuhan dasar dalam menunjang kelangsungan hidup manusia. Oleh karena itu pemenuhan kebutuhan pangan merupakan bagian dari hak asasi manusia sebagaimana dituangkan dalam Universal Declaration of Human Right tahun 1948 dan Undang-Undang nomor 7 tahun 1996 tentang Pangan. Atas dasar pertimbangan tersebut maka pemerintah dengan segala daya upaya berusaha untuk memenuhi kebutuhan pangan warganya, diantaranya dengan menumbuhkan desa mandiri pangan. Ketahanan Pangan Pada UU nomor 7 tahun 1996, ketahanan pangan didefinisikan sebagai kondisi terpenuhinya pangan rumah tangga yang tercermin dari tersedianya pangan yang cukup, baik jumlah maupun mutunya, aman, merata dan terjangkau. Mengacu pada definisi ini maka fokus ketahanan pangan diletakkan pada tingkat rumah tangga. Artinya ketahanan pangan pada tingkat nasional, wilayah bahkan desa belum mempunyai makna yang hakiki apabila belum semua rumah tangga yang ada mampu menyediakan pangan yang cukup, bermutu dan aman bagi seluruh anggota rumah tangga tersebut. Hal ini didukung oleh sejumlah penelitian yang menunjukkan bahwa ketersediaan pangan suatu wilayah tidak menjamin terciptanya ketahanan pangan pada tingkat rumah tangga di wilayah tersebut. Ketahanan pangan sering disalah artikan dengan swasembada pangan. Pada program yang bertujuan untuk mencapai swasembada pangan maka kegiatan utamanya diarahkan untuk meningkatkan produksi pangan. Sementara itu program ketahanan pangan lebih diarahkan untuk meningkatkan kemampuan rumah tangga agar dapat

Oleh: Ir. Husni Jamal, MAgrSt * mencukupi kebutuhan pangan mereka. Ketahanan pangan sangat terkait dengan pendapatan rumah tangga karena permasalahan kemampuan untuk memperoleh pangan umumnya disebabkan oleh kemiskinan. Dari berbagai pengalaman di wilayah yang tidak menghasilkan pangan seperti wilayah perkebunan yang berhasil baik, biasanya warga setempat tidak mengalami kerawanan pangan karena mereka mampu membeli pangan yang dimasukkan dari wilayah lain. Dengan demikian maka setiap program yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan rumah tangga dengan sendirinya akan mendukung peningkatan ketahanan pangan. Proksi Desa Mapan Berpatokan pada kondisi dimana belum semua rumah tangga di Indonesia mampu memenuhi ketersediaan pangannya maka pemerintah telah meluncurkan Program Aksi Desa Mandiri Pangan, yang disingkat Proksi Desa Mapan. Program ini diterapkan pada desa-desa rawan atau berisiko rawan pangan dan gizi. Salah satu indikator yang digunakan untuk menentukan lokasi program ini adalah jumlah rumah tangga miskin. Semakin besar jumlah penduduk miskin di suatu desa maka semakin tinggi tingkat kerawanan pangan desa tersebut. Oleh karena itu sasaran utama penerima manfaat program ini adalah rumah tangga miskin. Untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan maka Proksi Desa Mapan dilaksanakan melalui pendekatan: (1) p������������ emberdayaan masyarakat; (2) penguatan kelembagaan masyarakat; dan (3) penguatan sistem ketahanan pangan.�� Guna mempermudah pembinaan maka peserta program dikelompokkan di dalam suatu

wadah yang disebut kelompok afinitas. Pengertian kelompok afinitas ini adalah kumpulan orang-orang yang merasa senasib sepenanggungan yang berkerjasama guna meningkatkan kesejahteraan mereka. Untuk membantu operasional kegiatan di lapangan maka ditunjuk petugas pendamping, yang berperan dalam memberikan motivasi kepada peserta program agar memiliki keyakinan terhadap kemampuan dirinya. Pendamping juga diharapkan dapat membantu peserta program untuk mengidentifikasi dan mengembangkan potensi yang ada di wilayah tersebut sehingga dapat menumbuhkan kegiatan produktif, yang hasilnya dapat meningkatkan pendapatan. Pemberdayaan Masyarakat Dari berbagai pengalaman sejumlah program yang berkaitan dengan penanggulangan kemiskinan, biasanya peserta program akan kembali terjebak ke dalam kemiskinan begitu program berakhir. Oleh karena itu perlu adanya proses pemberdayaan terhadap peserta program. Pemberdayaan menjadi aspek yang sangat penting di dalam pelaksanaan Proksi Desa Mapan karena yang ingin diberikan kepada peserta program bukannya ”ikan” tetapi “kail”, malah kalau bisa cara “membuat kail”. �������������������� Proses pemberdayaan masyarakat dilakukan melalui berbagai kegiatan yang dapat menumbuhkan kemauan dan kemampuan warga miskin dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka. Pemberdayaan masyarakat miskin membutuhkan upaya ekstra karena kemiskinan biasanya bermula dari permasalahan sosial dan individu yang kompleks. Warga yang terjebak di dalam kemiskinan umumnya memiliki keterbelakangan dalam berbagai aspek seperti pendidikan rendah, pemalas, pesimistis, usia tidak produktif, minder, tinggal di tempat terpencil dan lain-lain. Oleh karena itu pembinaan terhadap kelompok masyarakat miskin, yang sekaligus sebagai masyarakat rawan pangan, harus dilakukan dengan cara yang khusus. Kegiatan pendampingan dapat dipastikan menjadi kunci keberhasilan proses pemberdayaan masyakat miskin. Dalam banyak kasus, pendamping yang ditugaskan untuk membantu peserta program

seringkali lemah dalam aspek pemberdayaan ini. Petugas sering terjebak dengan pola pembinaan yang biasanya diterapkan untuk masyarakat ”biasa”, seperti halnya pembinaan terhadap petani yang dilakukan melalui pendekatan kelompok tani. Sementara itu pemberdayaan masyarakat miskin belum tentu cocok dilakukan dengan metode ini. Untuk itu petugas harus betul-betul mampu menjadi bagian dari warga miskin sehingga peserta program percaya dengan solusi yang ia berikan. Pemberdayaan yang hanya mengandalkan kemampuan yang dimiliki oleh masyarakat miskin itu sendiri biasanya berjalan sangat lambat. Oleh karena itu program pemberdayaan yang dilaksanakan akan lebih cepat apabila disertai dengan bantuan sosial, dapat berbentuk dana penguatan modal maupun bantuan yang bersifat natura lainnya. Namum, bantuan sosial ini hanya bersifat suplemen pendorong. Yang menjadi modal utama pemberdayaan adalah kemauan dan kemampuan segenap anggota rumah tangga itu sendiri. Penguatan Kelembagaan Pemberdayaan terhadap masyarakat miskin harus didukung oleh sarana dan prasarana pendukung yang memadai. Dalam artian, jika pemerintah membangun berbagai fasilitas di suatu desa, hendaknya warga miskin memperoleh manfaat lebih besar daripada warga yang lebih mampu lainnya. Untuk itu kebijakan pembangunan pedesaan haruslah menampung kepentingan warga miskin. Disinilah pentingnya partisipasi warga miskin dalam proses penyusunan perencanaan pembangunan. Partisipasi dalam proses perencanaan ini tidak dapat terealisasi apabila warga miskin menyalurkan aspirasinya secara perorangan. Oleh karena itu keberadaan kekuatan bersama masyarakat miskin, dalam hal ini adalah kelompok afinitas, memiliki peranan yang sangat berarti. Kelompok afinitas haruslah dikelola secara demokratis sehingga dapat menjadi wadah yang baik guna penyaluran aspirasi anggotanya. Selain itu kelompok afinitas juga harus mampu melakukan kerjasama dengan lembaga yang ada seperti pemerintahan desa, PKK, Badan Permusyawaratan Desa dan Tim Pangan

Desa agar kebijakan pembangunan di desa tersebut lebih berpihak kepada kepentingan mereka. Tim Pangan Desa merupakan lembaga yang dibentuk untuk mendukung Proksi Desa Mapan, yang ini terdiri dari orang yang peduli dengan keberadaan warga rawan pangan. Tim inilah yang diharapkan dapat membantu kelompok afinitas dalam memperjuangkan aspirasi peserta program dalam proses pembuatan kebijakan pembangunan di desa tersebut. Sistem Ketahanan Pangan Penguatan sistem ketahanan pangan mencakup tiga sub sistem yaitu sub sistem ketersediaan, sub sistem distribusi dan sub sistem konsumsi. Ketersediaan pangan diarahkan untuk meningkatkan produksi pangan yang ada di wilayah tersebut. Apabila pangan tersedia secara cukup maka masyarakat setempat dapat memperoleh pangan dengan harga yang lebih murah. Untuk itu perlu didukung oleh sub sistem distribusi yang baik sehingga pendistribusian bahan pangan sampai ke rumah tangga menjadi lebih mudah. Perbaikan sub sistem distribusi ini juga untuk memungkinkan produksi pangan di wilayah tersebut dapat dipasar dengan mudah sehingga meningkatkan pendapatan masyarakat setempat. Sedangkan penguatan sub sistem konsumsi diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang konsumsi pangan yang baik, yang dikenal dengan pangan yang beragam, bergizi, berimbang dan aman (B3A). Penutup Menumbuhkan desa mandiri pangan sesungguhnya sangat terkait erat dengan upaya pemberantasan kemiskinan di pedesaan. Pemberantasan kemiskinan paling tidak membutuhkan dua hal yaitu pemberdayaan dan pembangunan yang lebih berpihak kepada warga miskin. Dengan demikian desa mandiri pangan akan cepat terwujud apabila peserta program dapat diberdayakan untuk mengembangkan usaha produktif guna meningkatkan pendapatan keluarganya, didukung oleh pembangunan sarana dan prasasaran yang berpihak kepada warga miskin. Untuk itu kelompok afinitas harus mampu berperan sebagai alat bagi warga miskin untuk ikut berpartisipasi dalam perencanaan pembangunan serta proses pengambilan kebijakan di desa tersebut.(*) Penulis adalah seorang Peneliti Kebijakan Pertanian pada Balitbangda Provinsi Jambi


10

Rabu, 02 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

HALAMAN SAMBUNGAN

Warga Tiongkok Selundupkan Sabu Rp 2,5 M

Ketua BPK: BI Sempat Halangi Audit Bank Century JAKARTA - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mengaku sempat kesulitan melakukan audit investigasi terhadap Bank Century karena dihalangi Bank Indonesia. Lampu hijau baru diberikan bank sentral pada 26 Agustus 2009 setelah masuknya Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Darmin Nasution. “Atas permintaan KPK, kita sebenarnya sudah berupaya masuk. Tadinya koordinasi agak susah, tapi setelah Pak Darmin menjadi DGS, kita bisa masuk 26 Agustus. Sekarang sudah kita kumpulkan data, tinggal melihat apa yang sebenarnya terjadi,”katanya usai buka puasa bersama Kahmi di Istana Wakil

Presiden kemarin (1/9). Dalam pemeriksaan, BPK akan menelisik neraca Bank Century dari dua sisi, yakni sisi aktiva (penerimaan) dan sisi passiva (pengeluaran). Karena itu, selain melihat asal usul dana pihak ketiga dan bantuan likuiditas dari Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), BPK juga akan menelisik indikasi pembobolan dana oleh pengelola bank sendiri. “Dari surat kabar kita lihat sejak awal bank ini sudah salah. Sudah dia merger tahun 2004, ada surat berharga dalam bentuk valas, yang punya orang Pakistan. Uang itu tidak pernah masuk sebelumnya. Bank juga terus-menerus

Shela ------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

pencurian dan pembunuhan terhadap Shela ada hubungannya dengan sindikat pencurian hewan langka, Kapoltabes mengatakan masih akan menyelidikinya terlebih dahulu. “Hal tersebut juga akan kita selidiki,” pungkasnya. Sementara itu, saat dikonfirmasi, tersangka yang merupakan resedivis beberapa tindak pidana ini sendiri mengakui semua perbuatannya. Diakuinya bahwa pencurian harimau ini memang sudah direncanakan selama beberapa bulan sebelumnya. “Kalo dak salah, bulan Mei apo Juni, waktu aku masih di Lapas. Kak Iwan ngomong ado lokak ke Mukmin. Waktu kami keluar dan ketemu di Palembang baru tahu kalo lokak tu adalah maling harimau. Iwan cuma perantara, yang mesen orang Cino Palembang,” terang Udin, kepada wartawan. Karena Iwan selama ini sudah seperti keluarga dan sering mengirimi pulsa ketika dirinya berada di Lapas, makanya tawaran itu tidak ditolak. Apalagi, tersangka mengaku dirinya juga diimingi sejumlah uang. “Aku sekarang ni baru dapat 8 juta. Janji Iwan, seminggu kemudian setelah harimau diserahkan, aku dapat 10 juta lagi. Duit 8 juta tu sudah aku belikan pakaian,” tambah tersangka. Aksi pencurian ini menurut Udin, memang sudah direncanakan beberapa bulan lalu. “Untuk pencurian ini aku sebelumnyo dikasih modal Rp 1 juta. Malam kejadian itu, jam 10 malam aku dengan Mukmin nyewo motor ojek datang ke kandang dan ngasih makan harimau pake ayam yang sudah dikasih racun,” katanya lagi. Setelah memberi makan, diakui tersangka mereka kemudian bersembunyi dibelakang kandang gajah. “Sekitar jam 02.00 malam, aku dengan Mukmin keluar mengecek harimau. Tapi racunnyo belum bekerjo, makonyo aku tikam. Yang nguliti Mukmin, aku cuma membunuh terus bantu motongmotong be,” tambahnya. Usai membunuh harimau tersebut, kedua tersangka kemudian membawanya ke Petaling dan pagi harinya dibawa ke Palembang lalu diserahkan kepada Iwan. Pemuda pengangguran ini ditetapkan penyidik Poltabes Jambi sebagai tersangka setelah ditangkap Jumat dinihari lalu (28/08) di Sungai Maram, terkait kasus pencurian dan pembunuh Shela. Atas perbuatannya tersangka kini diancam undang-undang nomor 05 tahun 1999 pasal 40 ayat 02 jo pasal 21 ayat 02 huruf A tentang konservasi sumber daya alam dan pasal 363 KUHP pidana. Harus Dihukum Berat Pasca tertangkapnya pelaku pembunuh harimau Sumatera (Panthera Sumatrae Tigres), Shela, Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin (ZN) mengutuk aksi tersebut. Bahkan, dia meminta agar pelaku dihukum berat. Karena, dia menilai aksi ini merupakan tindakan yang tidak manusiawi. Hal ini diungkapkan Zulkifli Nurdin saat jumpa pers di ruang kerjanya, kemarin. “Enak sekali dia (pelaku_red) membunuh harimau. Hukuman berat sudah pantas diberikan kepadanya,” ujarnya. Disinggung masalah sanksi terhadap penjaga Kebun Binatang Taman Rimba ini, Gubernur tidak mau berkomentar. Intinya kata Gubernur, kedepan penjagaan akan lebih diperketat lagi. Lebih jauh Gubernur menjelaskan, pasca terbunuhnya Shela, pemerintah akan segera mendatangkan harimau peng-

ganti Shela. Pengganti Shela ini berasal dari Kebun Binatang Ragunan, yakni sepasang. “Tentu saja jika dua harimau ini sudah tiba di Jambi akan diadakan penjagaan yang lebih ketat lagi,” jelas ZN. Orang nomor satu di Provinsi Jambi ini juga mengatakan pengganti Shela ini tidak lama akan didatangkan. Dan saat ini tinggal persetujuan beberapa instansi. “Paling satu bulan lagi, penggantinya sudah ada,” tandasnya. (ial/pay)

melakukan pelanggaran BMPK (Batas Maksimal Pemberian Kredit), CAR (rasio kecukupan modal), dan lain-lain,” papar mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia ini. Meski demikian, Anwar menolak berasumsi tentang kondisi yang terjadi di Bank Century maupun membenarkan adanya persekongkolan jahat untuk menggangsir dana nasabah dan menimpakan akibatnya pada keuangan negara. “Kita tidak tahu persis. Tapi Pak Jusuf Kalla bilang ada kelemahan pengawasan bank, maka kita perlu lakukan audit,” tandasnya. Anwar juga menolak memberi petunjuk mengapa upaya penyelamatan yang dilakukan pemerintah melonjak sepuluh kali lipat dari awalnya sekitar Rp 600 miliar menjadi Rp 6,7 triliun. “Saya juga tidak tahu mengapa bisa seperti itu, bisa melonjak hampir sepuluh kali lipat. BPK itu lembaga auditor, harus berdasarkan fakta, tidak bisa menduga-duga,” elaknya. Anwar juga menolak mengonfirmasi tentang kabar yang menyebutkan salah satu deposan terbesar di Bank Century adalah Hartati Murdaya, pengusaha yang dikenal dekat dengan kalangan istana. “Saya belum tahu,”elaknya. (noe)

Jawa National News Network (JPNN)

M JAKWAN/TANGERANG EKSPRES/JPNN

DITANGKAP: Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta berhasil mengamankan sabu senilai Rp 2,5 M kemarin.

TANGERANG – Pengusaha Tiongkok bernama Liu Cin Chung, 52, ditangkap petugas Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Bandara Soekarno Hatta karena berusaha menyelundupkan shabu seberat 2.050 gram (2,05 kg). Dalam pengembangan lanjutan atas kasus tersebut, petugas juga menangkap Catherine, 25, warga Taman Palem Lestari Blok A22/31 RT 12/16, Cengkareng, Jakarta Barat. Keduanya adalah kurir narkoba. Penangkapan atas Liu Cin Chung dilakukan Minggu lalu (30/8). Setelah mendapat pengakuan dari Liu, tim gabungan dari Satgas Airport Interdiction Bandara Soekarno-Hatta menyusun strategi. Liu Cin yang dijadikan umpan berhasil bertemu Chaterine di Hotel Novotel, Mangga Dua, Jakarta. Senin siang (31/8), Catherine ditangkap setelah menerima sabu senilai Rp 2,5 miliar. Kepala Kantor Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta Bahaduri Wijayanta kepada wartawan kemarin (1/8) menyebut bahwa penyelundupan itu terungkap setelah petugas mencurigai gerak-gerik penumpang pesawat Eva Air (BR) 237 dari

Taiwan yang tiba di Bandara Soekarno Hatta Minggu pukul 12.51 WIB. Setelah mengamati koper yang dibawa tersangka lewat mesin X-Ray, petugas langsung curiga. Begitu melihat tampilan layar, petugas langsung membuka isi koper. ’’Hasilnya, ditemukan 2.050 gram sabu-sabu yang disembunyikan di dinding koper,’’ kata Bahaduri. Kepada petugas, Liu mengaku hanya kurir yang disuruh seseorang di Taiwan untuk membawa barang haram itu ke Indonesia dengan upah Rp 20 juta. Dia menerima tugas itu setelah bangkrut karena kalah judi. ’’Karena tidak punya penghasilan lagi untuk kebutuhan hidup sehari-hari, dia akhirnya menerima tawaran untuk membawa sabu,’’ ujar Bahaduri. Dari tangan Catherine, juga disita alat-alat yang diduga akan digunakan untuk membuat paket kecil sabu, seperti timbangan dan plastik kecil. Tetapi, dia tidak bisa dihadirkan kemarin karena harus dirawat di RS Husada, Jakarta Barat. Dia mengalami stres berat sehingga asam lambungnya meningkat.(kin/jpnn/dwi)


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Belajar ----------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

di akhirat. Tidak ada perubahan bagi kalimat-kalimat (janji-janji) Allah. Yang demikian itu adalah kemenangan yang besar.” Berdasar ayat tersebut, orang-orang yang sungguhsungguh bertakwa kepada Allah tidak hanya dibahagiakan di akhirat, melainkan juga ketika mereka hidup di dunia. Karena itu, kita diajari oleh Allah. Allah sangat bertanggung jawab terhadap ciptaanNya. (Ciptaan itu) bukan hanya diciptakan, kemudian dibiarkan. Misalnya, manusia. Mereka diberi rezeki, diturunkan Alquran, diberi fasilitas alam, dan diciptakan makhluk lain yang bisa bekerja sama. Salah satu pendidikan yang diajarkan adalah puasa atau shaum. Selain itu, ada pendidikan lain seperti pendidikan

salat, pendidikan naik haji, dan pendidikan zakat. Itu semua adalah ibadah tarbiyah. Tarbiyah itu training atau pendidikan dari Allah kepada kita. Untung, semua ibadah tarbiyah tersebut diwajibkan. Kalau disunahkan, sangat jarang orang yang mau melaksanakan. Tidak akan ada orang yang berpuasa. Karena itulah, pendidikan tersebut wajib. Selama ini, tidak sedikit manusia yang belum memahami puasa. Dalam menjalankan perintah Allah, kita kadang-kadang seperti anakanak. Anak-anak itu kalau mau mandi susah. Kalau mau makan, mereka harus dikejar-kejar dulu. Sebab, anak kecil tersebut tidak mengerti nikmatnya mandi dan makan. Itu sama dengan orang yang tidak memahami nikmat

Pemberi --------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

sebagai pemberi order, dan satu orang lainnya berinisial M, yang juga merupakan eksekutor. “Untuk sementara, eksekutornya berjumlah 2 orang, satunya lagi berinisial M. Sedangkan order didapat dari Iwan, yang merupakan warga Palembang,” jelas Kapoltabes. Dari hasil pemeriksaan sementara, menurut Kapoltabes, tersangka beraksi bersama M pada malam hari sekitar pukul 22.00 WIB, Sabtu (22/08) dengan cara meracuni harimau tersebut. Dikatakannya, Harimau tersebut diberi makan ayam yang sudah diberi racun jenis imex. Setelah harimau diberi makan, sekitar pukul 02.00 dinihari, tersangka baru masuk ke kandang melalui jalan atas. “Rupanya saat didekati, ternyata racun yang diberikan belum bekerja maksimal, sehingga tersangka harus menusuk perut harimau malang itu dengan pisau,” ungkap Kapoltabes. Ditambahkannya, setelah dibunuh, kemudian kedua tersangka mengeluarkan isi perut, serta menguliti harimau tersebut, dan memasukkannya kedalam karung goni lalu membawa harimau tersebut ke Petaling. “Pagi harinya, dengan menumpang bus IMI, kulit, tu-

lang dan daging harimau itu dibawa ke Palembang dan diserahkan kepada Iwan,” lanjut Kapoltabes. Disinggung mengenai kemungkinan keterlibatan orang dalam, Kapoltabes belum bisa memastikannya. Dikatakannya, dari hasil pemeriksaan sementara, tidak ditemukan adanya keterlibatan orang dalam. “Tapi tentunya kita tidak diam sampai disitu saja. Kita tetap lakukan pengembangan, tentunya untuk mengetahui siapa orang yang menyuruh dan siapa saja yang membantu dalam melakukan pencurian,” katanya. “Kita masih melakukan pengembangan untuk mengejar dua tersangka lainnya yang sudah DPO. Begitu pula dengan penadahnya yang di Palembang. Sejauh ini, barang bukti yang kita sita adalah, selembar tiket IMI tujuan Palembang, 2 bilah pisau, baju yang dibeli Udin dari penjualan harimau dan sebotol minuman keras,’’ beber Kapoltabes, seraya mengatakan saat ini barang bukti berupa kulit harimau masih dicari, dan pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian di Pelembang. “Kulitnya masih kita cari. Saat ini, anggota masih ada yang berada dilapangan,” pungkasnya. (ial/mg3/mg4)

RABU, 02 SEPTEMBER 2009

HALAMAN SAMBUNGAN

puasa sehingga dia tidak mau berpuasa. Orang tidak mau salat karena dia belum merasakan kenikmatan salat. Kadar kenikmatan seseorang dalam berpuasa berbeda-beda. Orang yang berpuasa nikmat sih nikmat. Tapi, itu jauh berbeda dengan orang yang merindukan datangnya Ramadan. Namun bagi orang lain, mungkin puasa adalah bulan kelaparan. Jadi, kadar dan hasil yang didapatkan orang dalam berpuasa tersebut berbeda-beda. Orang yang bergembira, pada akhir Ramadan akan bersedih. Saat puncaknya, mereka bersedih karena akan ditinggalkan Ramadan. Sedangkan orang-orang yang (berpuasa secara) terpaksa akan bergembira pada akhir Ramadan. Ketika puasa, yang dikendalikan oleh Allah adalah hal-hal yang halal. Misalnya, m a k a n , m i n u m , d a n b e rhubungan suami-istri. Kalau yang halal bisa kita kendalikan, apalagi yang haram. Islam itu mengajarkan seperlunya. Bukan semaunya. Kalau seperlunya, kebutuhan makan dan minum tersebut ternyata tidak banyak. Kalau semaunya, tidak akan ada habisnya. Islam mengajarkan, manusia membutuhkan materi, tapi tidak boleh menjadikan materi di atas segala-galanya. Karena kita membutuhkan materi, Islam mengajarkan zuhud. Zuhud itu bukan orang yang tidak memiliki dunia. Justru, dunia yang dimiliki dia. Misalnya, dia orang kaya. Dengan kaya, dia bisa membuat rumah. Dia

punya jabatan, dan dengan jabatan, dia amanah. Dia berilmu, dan dengan ilmu, dia rendah hati. Dia populer, dan dengan populer, dia bisa jadi teladan. Jadi, apa yang diberikan Allah kepada dia adalah hikmat dan jadi manfaat. Namun, sekarang ini banyak orang yang kaya, punya ilmu, dan populer sering bertingkah. Akibatnya, mereka lupa kepada Allah yang sudah memberikan segalanya. Orang-orang seperti itu adalah orang-orang yang tidak pernah bersyukur. Dalam Islam disebutkan, orang yang bersyukur lebih tinggi daripada orang yang sabar. Puasa mengajarkan agar orang tidak hanya sabar, tetapi juga bersyukur. Selain bersyukur, puasa juga mengajarkan untuk menjaga sesuatu yang halal. Kalau dilanggar, makan (makanan) yang halal tersebut menjadi haram dan mubazir. Selain itu, dengan mengendalikan halal tersebut, kita akan mendapatkan nikmat. Melakukan maksiat memang enak. Tapi, itu semua hanya kenikmatan sesaat. Hal tersebut juga disebut dalam Alquran. Kalau tidak enak, untuk apa manusia melakukan maksiat. Nikmat yang dirasakan hanya nikmat jasmani. Islam tidak mengajarkan keenakan. Tapi, Islam mengajarkan kenikmatan, ketenangan, kedamaian, dan kebahagiaan dalam konteks jiwa, hati, dan rohani. (disampaikan kepada wartawan Indo Pos/Jawa Pos Group) M. Arifin Ilham, Pimpinan Majelis Zikir Az-Zikra

Januari ---------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

bukan lagi ketua DPW PAN. Sebab pilihannya sebagai penengah sudah bulat. Ditegaskan ZN, calon Gubernur (Cagub) yang akan diusung oleh PAN pada Pilgub 2010 mendatang adalah berdasarkan hasil Lembaga Survei Indonesia (LSI). “Cagub yang akan diusung oleh PAN nanti berdasarkan hasil survei LSI. Jadi, siapa yang dinyatakan menang oleh LSI, dia-lah yang akan menjadi cagub PAN,” ujar ZN dalam keterangan persnya kemarin. Sementara itu, sekretaris tim penjaringan cagub PAN, Khusaiani mengatakan, s e t e l a h p e n d a f t a r a n p e njaringan Calon Gubernur (Cagub) PAN ditutup Senin (31/8) kemarin, direncanakan Tim panjaringan akan segera melakukan survei setelah lebaran. “ Ya , s e t e l a h k i t a s e l esai memproses persyaratan administrasi masing-masing Cagub yang mendaftar kemarin,”ujar Khusaini. Untuk diketahui, selama satu bulan penuh PAN membuka pendaftaran, ada tiga figur yang sudah mendaftar secara resmi, yakni Bupati Tebo Majid Mu’az, Bupati Tanjabtim Abdullah Hich

dan Kepala Dinas PU Nino Guritno. Khusaini mengatakan, surv e i y a n g d i l a k u k a n PA N merupakan bukti nyata PAN ingin menegakkan demokrasi. “Hasil rakernas, sebenarnya jika calon yang mendaftar tidak lebih dari lima orang, partai tidak perlu survei, yang ada hanya poling di masyarkat terbatas saja, namun karena ingin lebih demokrasi, maka Survei akan tetap dilakukan,”terangnya. Sementara itu, Bendahara DPW PAN Provinsi Jambi H Bakri mengatakan, nantinya, figur yang unggul dalam survei akan langsung ditunjuk menjadi Cagub. “Yang kedua bisa langsung diajukan menjadi Cawagub, namun itu jika dia mau, kalau urutan dua tidak mau, maka diserahkan kepada urutan ketiga,”ujarnya. Soal kelebihan dan kekurangan masing-masing figur yang sudah mendaftar, Bakri enggan buka kartu, menurutnya, hal itu tidak menjadi masalah, karena penunjukan Cagub juga berdasarkan survei. “Siapa yang lebih banyak dipilih masyarakat, itu yang akan terpilih menjadi Cagub PAN,”tukasnya.(wne/pay)

11

Mantan ---------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

Syahrial Oesman hampir memasuki babak akhir. Dalam sidang kemarin (1/9), Syahrial menyesali terjadinya kasus alih fungsi hutan lindung untuk pembangunan Pelabuhan Tanjung Api-Api yang mengantar dirinya ke bui. “Saya merasa tidak bersalah. Tapi, saya menyesali semua ini. Saya hanya lalai,” kata Syahrial ketika ditanya Ketua Majelis Hakim Teguh Haryanto apakah mengaku bersalah atas korupsi itu. Syarial mengaku lalai karena selama ini bersikap kurang tegas kepada anak buahnya yang mengurus pembangunan. Yakni, Kepala Badan Pengembangan Pelabuhan Tanjung Api-Api (BPPTAA) Sofyan Rebuin. Padahal, ketika itu Syahrial mengetahui adanya aliran dana kepada anggota Komisi IV DPR untuk memuluskan pengurusan rekomendasi alih fungsi hutan lindung. Dana yang mengalir ke DPR itu berasal dari pen-

gusaha PT Chandratex Indo Artha, Chandra Antonio Tan, Rp 5 miliar. Chandra merupakan calon investor pembangunan pelabuhan tersebut yang telah divonis 3 tahun penjara. Kasus itu juga menyeret sejumlah anggota DPR. Dua orang divonis 4,5 tahun. Mereka adalah Yusuf Erwin Faisal dan Sarjan Tahir. Tiga tersangka yang lain, Azwar Chesputra, Hilman Indra, dan Fachri Andi Leluasa, belum disidang hingga kini. “Saya seharusnya bisa menyetop (kasus itu). Saya juga pernah menegur,” ujar Syahrial yang kemarin mengenakan kemeja batik. Syarial beralasan saat itu dirinya mengetahui pengurusan rekomendasi alih fungsi hutan tersebut telah prosedural. Jadi, tidak perlu aliran dana untuk memuluskan pengurusan rekomendasi. Dia mengetahui aliran dana itu setelah Chandra Antonio Tan bersama Sofyan Rebuin menuntaskan penyerahan dana tahap dua kepada anggota DPR

sebesar Rp 2,5 miliar. “Yang Mulia, saya mengetahui penyerahan dana setelah (pencairan) tahap kedua,” tutur Syahrial. Kendati mengetahui penyerahan dana, Syahrial membantah dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) yang menyebutkan bahwa dirinya memerintahkan pemberian dana kepada anggota DPR. Dia juga tak mengetahui dari mana dana Rp 5 miliar itu. “Yang saya ketahui, Sofyan (Sofyan Rebuin) meminjam dana Rp 5 miliar itu dari Chandra secara pribadi,” jelasnya. Rencananya, uang itu digunakan Sofyan untuk mencalonkan diri sebagai gubernur di Bangka Belitung. Majelis hakim menilai, keterangan Syahrial berbeda dengan keterangan sejumlah saksi yang telah diperiksa. Mereka mengakui, Syahrial yang meminta Chandra menyediakan dana tersebut. Rencananya, dalam persidangan pekan depan, JPU mengajukan tuntutan pidana untuk Syahrial. (git/dwi)

Jambi -----------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

ujarnya kemarin (1/9). Tetapi, belum semua provinsi menyediakan kekurangan dana BOS. Saat ini, baru 10 provinsi yang telah menyediakannya. Itu pun tidak semua menggratiskan biaya pendidikan. Misalnya, DKI Jakarta membatasi pendidikan gratis untuk sekolah negeri. Tetapi, Kalimantan Timur dan Jawa Barat sudah menerapkan pendidikan gratis untuk sekolah negeri dan swasta. Padahal, BOS merupakan pilar utama pendidikan gratis. Lebih lanjut Didik menjelaskan, pendidikan gratis meliputi BOS, biaya investasi, dan biaya personal. Untuk BOS, pemerintah telah berupaya menutup. Begitu pula dengan biaya investasi. Berbagai sarana infrastruktur disiapkan pusat

ke daerah. “Memang belum semuanya. Tapi, setidaknya bantuan tersebut tak pernah mandek,” ujarnya. Biaya personal harusnya menjadi tanggung jawab pemda. “Namun, hingga kini pun masih sedikit yang menyisihkan anggaran untuk itu,” jelasnya. Tak hanya itu, dorongan pemerintah pusat agar kabupaten/kota menyusun Perda tentang pendidikan gratis juga urung terlaksana. Menurut Didik, aturan itu penting untuk mengikat daerah agar berkomitmen melaksanakan pendidikan gratis. Sejatinya, kata dia, pemerintah sudah mengimbau daerah secepatnya menerapkan pendidikan gratis. Sosialisasi terus dilakukan. “Tapi, memang belum semua menyediakan anggaran itu. Jika kepala dae-

rah tidak mengalokasikan dana pendidikan gratis, itu cermin kepemimpinannya,” terang Didik. Selain itu, jika daerah diberi sanksi berupa penghentian kucuran BOS, hal itu malah merugikan siswa. Mendiknas Bambang Sudibyo mengatakan, pemda wajib menyosialisasikan dan melaksanakan kebijakan BOS 2009. Pemda juga harus tegas memberi sanksi pihak yang melanggar. Menurut Mendiknas, ada tiga komitmen untuk meningkatkan pendidikan. Yaitu, pendidikan gratis, akses ke pendidikan tinggi, dan kesejahteraan guru. Perhatian diprioritaskan pada pendidikan dasar dan menengah. “Hak atas pendidikan dasar itu kewajiban pemerintah untuk menyediakan,” katanya. (kit/dwi)

APBN -----------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

sejak kemerdekaan, setengahnya (sekitar USD 300 juta) dihabiskan untuk pembangunan fisik (infrastruktur). Lainnya digunakan untuk food security, subsidi pembelian beras dari Vietnam dan Thailand. Harga normal beras di pasaran USD 20 setiap 50 kilogram (sekitar Rp 4.000 per kg). Setelah disubsidi, beras menjadi USD 12 per 50 kg. Sebenarnya, untuk urusan membangun, negara ini sepertinya tidak bakal kekurangan dana. Per Juni tahun ini saja, menurut jurnal ekonomi pemerintah, cadangan devisanya sekitar USD 4,4 miliar. Jumlah ini naik dari cadangan dana dua tahun lalu yang hanya USD 1,2 miliar. Dana itu akan terus bertambah seiring dengan pendapatan minyak yang sebulan berada di atas angka USD 100 juta. Angka itu pun dihitung berdasar harga minyak dunia saat ini. Bila harga minyak naik, pendapatan negara itu terkerek hampir USD 200 juta. Ini baru pendapatan dari produksi minyak di lapangan minyak Banyu

Undan, Kakatua, dan Elang yang masuk Zona A Celah Timor dalam lingkup Joint Petroleum Development Area (JPDA). Selama ini Conoco Philip menjadi operator utama produksi ladang minyak itu. Di Zona B Celah Timor masih ada Greater Sunrise yang memiliki ladang gas (light oil) dengan kandungan 7,76 triliun kaki kubik (TCF). Eksplorasi Greater Sunrise sudah dilakukan oleh Woodside Petroleum sebagai operator utama yang menggandeng Conoco Philip, Shell, dan Osaka Gas. Konsorsium itu tinggal menunggu waktu memproduksi gas Celah Timor. Pemerintah Australia dan Timor Leste belum bersepakat soal pipeline hasil produksi. Australia semula ngotot dan telah membangun kawasan kilang gas di Darwin, North Territory. Namun, Timor Leste menuntut agar alur pipa hasil produksi diarahkan ke daerah Beaco di Distrik Viqueque. Pemerintah Xanana menuntut itu karena mereka merasa dicurangi saat terjadi kerusuhan

pada 1999 di wilayah tersebut. Conoco Philips tanpa persetujuan pemerintah Timor Leste terus memproduksi minyak ke Australia hingga 2002. Sudah tentu hasilnya dimakan sendiri. Eksplorasi minyak di Celah Timor tersebut dilaksanakan setelah ada perjanjian antara Australia dan Indonesia. Nah, setelah jajak pendapat hingga kemerdekaan Timor Leste, Indonesia menarik diri dari perjanjian itu. Pada 2002, Australia dan Timor Leste duduk bersama untuk membahas ulang pembagian hasil minyak Celah Timor. Belajar dari pengalaman itu, Pemerintah Timor Leste menunjuk Petronas Malaysia agar melakukan studi kelayakan pemipaan gas. Rekomendasi yang dikeluarkan perusahaan minyak Malaysia itu menyebutkan, di Timor Leste layak dibangun kilang. Selain karena persoalan jarak yang lebih dekat, pengontrolan produksi gas bisa dilakukan lebih mudah oleh Timor Leste. Apalagi kesepakatan terbaru Timor Leste dan Australia bahwa hasil Greater Sunrise dibagi dua. Tiap pemerintah mendapat hasil 50 persen. Bila Greater Sunrise berproduksi, menurut perkiraan La’o Hamutuk (sebuah LSM pemerhati minyak), Timor Leste bisa menerima pendapatan USD 10 miliar-USD 16 miliar selama 20 tahun ke depan. Dengan dana yang terus bertambah dari produksi minyak, bila dikelola secara baik dan menekan kebocoran dan pemborosan anggaran, warga bisa lebi cepat menikmati kemerdekaannya. “Apalagi pemerintah telah membentuk Komite Anti Korupsi (KAK) untuk menekan angka kebocoran biaya pembangunan negara itu. (*/kum)


12

RABU, 02 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

5 Pencuri Sawit PT BGR Dibekuk

KASUS KONI Nasrun Arbain Segera Disidang

4 Baca Nasrun.. hal 2

NARKOTIKA Pemakai Sabu Dibekuk Aparat

4 Baca Pemakai.. hal 2

M RIDWAN/JAMBIEKSPRES

URUNG DIBACAKAN: Vonis terhadap Tazarmi, oknum Brimob Polda Jambi, urung dibacakan, kemarin. Sidang vonis akan kembali dilanjutkan hari ini.

Vonis Oknum Brimob Urung Dibacakan JAMBI – Vonis terhadap Tazarmi, oknum Brimobda Polda Jambi, terdakwa dalam kasus penikaman terhadap Satria Dintara, anggota TNI, urung dibacakan. Seyogyanya, vonis terhadap Tazarmi akan dibacakan dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri

(PN) Jambi, kemarin (01/09). Hanya saja, majelis hakim yang dipimpin oleh Hidayat Hasym SH, dengan hakim anggota Saiful Arif SH dan M Yusuf SH, memilih untuk menunda persidangan, tanpa menyebutkan alasan yang jelas tentang penundaan pembacaan vonis tersebut.

“Karena sesuatu dan lain hal, sidang pembacaan vonisnya kita tunda,” ujar Hidayat Hasyim. Lebih lanjut Hidayat mengatakan, sidang akan kembali dilanjutkan besok (hari ini, red), dengan masih mengagendakan pembacaan putusan terhadap terdakwa. 4 Baca Vonis.. hal 2

Mau Mudik, Nekat Curi Motor JAMBI-Riyan (18), warga Tanjung Balai Karimun, Kepulauan Riau, nekat melakukan aksi pencurian sepeda motor (curanmor), Sabtu (29/08) sekitar pukul 20.30 WIB. Informasi yang berhasil dihimpun, menyebutkan, aksi pencurian itu dilakukan tersangka yang hanya tamat SD di daerah Jalan Sriwijaya, Jambi Timur. Ketika melintas di tempat itu, kebetulan tersangka melihat satu unit sepeda motor Yamaha Jupiter warna merah bernomor polisi BH 3618 MB yang terparkir dalam keadaan stang tidak terkunci. Tanpa pikir panjang, tersangka pun langsung menjalankan aksinya. Motor itu pun kemudian didorong ke bengkel oleh tersangka untuk diganti kuncinya. 4 Baca Mau.. hal 2

SENGETI-Lima pelaku pencurian kelapa sawit di lahan milik PT Bahari Gembira Ria (BGR), Kecamatan Sungai G e l a m , dibekuk Sat Reskrim Polres Muarojambi, Senin sore kemarin. Menurut Wakapolres Muarojambi, Kompol Edi Sumadi, ke lima tersangka ditangkap ketika hendak mengeluarkan TBS kelapa sawit hasil curiannya itu dari kebun PT BGR. ‘‘Ketika tersangka melintas, petugas penjaga pos lalu memeriksa mobil yang ditumpangi tersangka. Ternyata mereka membawa kelapa sawit curian, lalu ke limanya langsung kita amankan,’‘ tutur Wakapolres. Selain mengamankan ke lima tersangka, lanjut Wakapolres, polisi juga menyita dua mobil truk yang berisikan kelapa sawit sebagai barang bukti. ‘‘Saat ini barang bukti juga sudah kita amankan,’‘ kata Wakpolres. Hanya saja, meskipun ke lima tersangka tertangkap tangan melakukan aksi pencurian tersebut, namun, ke limanya belum ditahan. 4 Baca 5 Pencuri.. hal 2

Jual Togel, Warga Suban Diringkus KUALATUNGKAL-Julpan Purba bin M Purba (38) warga Desa Suban, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, terpaksa meringkuk di tahanan Polres Tanjung Jabung Barat karena kedapatan jual togel. Pelaku ditangkap di rumahnya Minggu lalu (30/08) sekitar pukul 11.00 WIB. Dari tangan tersangka, petugas berhasil menyita barang bukti (BB) berupa uang sebesar Rp 55 ribu dan rekapan togel. Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Drs Dul Alim, MH kepada koran ini membenarkan penangkapan penjual togel tersebut. ‘‘Iya, pelaku kita ringkus di wilayah Gudang Arang Desa Suban Kecamatan Batang Asam, Tanjab Barat,‘‘ ujar Dul Alim, Selasa (1/9). Informasi yang diperoleh harian ini di kepolisian, pelaku ditangkap saat sedang asyik merekap togel, ketika itu petugas sedang melakukan patroli jarak jauh. Saat ditangkap, pelaku tidak bisa lagi berkelit, karena ditangannya terdapat barang bukti. Saat ini pelaku sudah mendekam dalam tahanan Polres Tanjab Barat dan dikenakan pasal 303 dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. (zir) K

APARAT Dit Narkoba Polda Jambi, kemarin (31/08), kembali berhasil menjaring salah seorang pecandu psikotropika jenis sabu-sabu. Tersangka adalah Ikhwal Nulmuslimin alias Wanul. Dia ditangkap aparat saat berada di Jalan Masjid Taqwa RT 17 Nomor 11, Kelurahan DOK/JE Selincah. Syamsudin Bersama tersangka, aparat berhasil menyita barang bukti berupa satu bungkus plastik kecil sabu-sabu. Penangkapan terhadap tersangka dilakukan setelah aparat mendapatkan informasi dari masyarakat tentang seringnya transaksi narkoba di tempat tersebut. Berbekal informasi itu, aparat pun kemudian melakukan penyelidikan. Hasilnya, tersangka bersama barang bukti berhasil diringkus,

Tertangkap Tangan saat Beraksi

K

NASRUN Arbain, tersangka dalam kasus dugaan korupsi pemotongan bonus dan dana pelatda KONI Provinsi Jambi senilai lebih kurang Rp 2 miliar (M), dalam waktu dekat ini akan segera disidangkan. Pasalnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam waktu dekat ini akan segera melimpahkan berkas tersangka ke Pengadilan Negeri (PN) Jambi. “Dakwaannya sudah siap. Tinggal kita limpahkan saja. Mudah-mudahan dalam minggu ini bisa kita limpahkan,” ujar Dyah Purnamaningsih SH, salah seorang JPU dalam kasus tersebut kepada wartawan. Di bagian lain, salah seorang tim penasehat hukum Nasrun, Hery SH, yang ditemui kemarin siang mengatakan, dari hasil kordinasi yang telah dilakukan dengan tim penasehat hukum lainnya, serta dengan Nasrun sendiri, pihaknya sepakat untuk menunda pengajuan penangguhan penahanan.

Jawa Pos National Network (JPNN)

M RIDWAN/JAMBIEKSPRES

NEKAT CURI MOTOR: Karena tak punya ongkos untuk pulang kampung ke Tanjung Balai Karimun, Riyan (18), nekat mencuri sepeda motor.

Husin Efendi Tunggu Putusan PT Kasus Korupsi Kasda Muarojambi JAMBI – Mantan Wakil Ketua DPRD Muarojambi, Husin Efendi, terdakwa dalam kasus dugaan korupsi pencairan cek dana Kasda Muarojambi senilai Rp 1,150 miliar (M), masih menunggu turunnya putusan banding dari Pengadilan Tinggi (PT) Jambi. Banding itu sendiri diajukan oleh penasehat hukum Husin, Sri Hayani SH, setelah sebelumnya oleh PengadilanDOK/JE Negeri (PN) Sengeti, Husin AJUKAN BANDING: Husin Efendi (baju batik), usai menjalani divonis satu tahun penjara, pemeriksaan di Kejati Jambi beberapa waktu lalu. Saat ini, serta denda sebesar Rp 50 Husin masih menunggu putusan banding PT Jambi. juta. Ditemui di PN Jambi kemarin, Sri Hayani menyebutkan, alasan pihaknya mengajukan banding ke PT Jambi, karena pihaknya tidak puas dengan v o n i s m a j e l i s h a k i m P N Sengeti. “Pengajuan banding merupakan hak dari terdakwa dalam mencari keadilan dan sesuai prosedur hukum, sebagaimana telah diatur dalam Undang-Undang. Hanya saja semuanya tergantung pada hakim PT Jambi, yang menilai dan mengadilinya,” jelasnya. Dikatakannya, putusan PN Sengeti dalam memutuskan perkara Husin Efendi pada 30 Juni 2009 lalu, dinilai terlalu tinggi. Padahal, menurut Sri, kliennya sudah membayar kerugian negara saat penyidikan di Kejati Jambi sebesar Rp 80 juta. “Yang jelas, kita tunggu

http://www.jambiekspres.co.id

juga hasil putusan PT Jambi atas banding yang kita layangkan tersebut,” pungkasnya. U n t u k d i k e t a h u i , H u s i n E f e n d i m e n j a l a n i p r o s e s penyidikan di Kejati Jambi bersamaan dengan tersangka lainnya, Ketua DPRD Muarojambi, Nawawi Hamid. Dari hasil audit BPKP Jambi, kedua terdakwa telah merugikan negara sekitar Rp 1 miliar lebih. Hanya saja, pada Jumat 2 1 A g u s t u s 2 0 0 9 l a l u , N a w a w i H a m i d s u d a h menghirup udara bebassetelah turunnya putusan k a s a s i M a h k a m a h A g u n g Republik Indonesia, yang m e n g u a t k a n p u t u s a n P N Sengeti. (ial)

email: jambiekspres@yahoo.com


HOTLINE LANGGANAN

Jambi Ekspres

0741-7084545 0 8 1 2 74 5 8 8 9 5 9 0 8 1 2 66563664 rabu, 02 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

13

Radja Mancing Jambi Ekspres Disambut Antusias Pendaftaran dibuka untuk Sesi 3 JAMBI – Hobi maniak mancing di Kota Jambi, benar-benar tersalurkan. Buktinya,

Berpegangan Tangan dengan Pacar Saat Berpuasa Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, pak ustad, saya punya pacar, saya sering berpegangan tangan dengannya. Tapi saya berpuasa, apa hukumnya puasa saya. Wassalamualaikum Warahmatullahi wabarakatuh. 081366366xx USTAD : Kalau hanya berpegangan tangan, itu tidak membatalkan puasa. Hanya saja prilaku ini bisa menghabiskan pahala puasa. Jangankan berpegangan tangan, memandang lawan satu jenis dengan penuh keinginannya saja, akan menghabiskan pahala puasa.

JAMBI - Selama bulan Agustus 2009 ini, kelompok yang paling besar menyumbang inflasi yakni kelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga. Besarnya sumbangan kelompok ini adalah 1,36 persen, disusul kelompok bahan makanan sebesar 0,84 persen. Ditambahkan lagi dengan sumbangan dari kelompok lain. Dari beberapa kelompok sektor ekonomi ini memang tak semuanya mengalami kenaikan indeks. 4 Baca Inflasi.. hal 23

JAMBI – Kegiatan orientasi Pengenalan Kehidupan Kampus (PKK) Universitas Jambi (Unja) yang mulai digelar kemarin dilakukan lebih cepat dan tanpa peloncoan. Kegiatan yang berlangsung di Balairung Pinang Masak, Kampus Unja Mendalo ini dimulai pukul 08.00 WIB hingga 15.00 WIB. “Kegiatan ini tidak sampai sore, karena bersamaan dengan puasa. Ya, minimal jam 3 sore sudah selesai,” ujar Teguh Irmawan, Ketua Pelaksana PKK Unja.

4 Baca Radja.. hal 23

KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

Kualitas Air PDAM Kembali Dikeluhkan JAMBI - Warga Jalan TP Sriwijaya Kecamatan Kotabaru mengeluhkan kualitas air PDAM Tirta Mayang. Menurut warga setempat, Yuslim Syafei, kualitas air PDAM yang seharusnya bersih, kini sudah tidak lagi. Bahkan menurutnya sudah beberapa hari ini, air PDAM yang mengalir ke rumahnya sudah berwarna memutih. ‘’Ya, memutih sehingga menimbulkan keraguan bagi penduduk sekitar sini untuk

Bukti Otentik Lagu Injitinjit Semut Ditelusuri

Kita akan cek dulu ke lokasi tersebut untuk mengetahui penyebabnya Hery Humas PDAM Tirta Mayang

menggunakannya,’’ jelas Yuslim. Selain keruh dan memutih, menurut

Didi Wurjanto

dihujat oleh anak cucu kita, bahwa kita sekarang tidak meninggalkan apa-apa

buat mereka,'' tukas Kadis Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Provinsi Jambi, Ir Didi Wurjanto, kepada koran ini, kemarin. Oleh karena itu lanjutnya, Disbudpar akan berusaha menginventarisir kebudayaan Jambi. Agar bisa diwariskan kepada generasi kedepan. ''Jangan sampai kebudayaan kita ini hilang,'' tuturnya. Terkait dengan lagu Injit-injit semut yang berasal dari Jambi dan diklaim oleh Malaysia tahun 2000 lalu, pihaknya akan berusaha mencari bukti-bukti ontentik. 4 Baca Disbudpar.. hal 23

Melihat Aktivitas Terminal Alam Barajo Jelang Lebaran

Masih Sepi, Infrastruktur Mulai Diperbaiki Terminal merupakan urat nadi transportasi darat. Pada daerah lain, terminal merupakan tempat kegiatan perekonomian yang cukup padat. Kondisi ini kontras dengan Terminal Alam Barajo. HERMA – N. AZNI Memasuki terminal Alam Barajo jangan pernah membayangkan sesibuk terminal Raja Basa atau lainnya. Memasuki terminal ini kemarin, bak memasuki lahan yang ditempati beberapa kelompok masyarakat. Sepi, begitulah situasi yang ditemukan. Hanya ada beberapa orang yang terlihat berada di loket yang berada di Terminal tersebut, bahkan tidak sedikit loket yang sudah tidak memiliki papan nama lagi. ‘’Udah nggak ada papan namanya lagi, pertanda udah lama tidak ditunggu,’’ jelasnya Amri yang ditemui di salah satu loket kemarin. Sudah hampir dua tahun ini, kondisi terminal ini kosong total dari kegiatan bongkar muat penumpang. Tak hanya itu, petugas loket IMI ini juga mengatakan bahwa kondisi sepinya

anggota group pancing pinang merah. Apalagi sambung Iwan anggota group pancing pinang merah lainnya, lomba mancing ini digelar sampai beberapa sesi, sehingga memberikan kesempatan untuk memancing lebih lama.

TANPA PELONCOAN : Orientasi Pengenalan Kehidupan Kampus (PKK) Universitas Jambi yang digelar di Balairung Kampus Pinang Masak Unja Mendalo, kemarin

Disbudpar Khawatirkan Budaya Kerinci Diklaim JAMBI - Semakin terkenalnya Kerinci dimata internasional, mengkhawatirkan pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar). Pasalnya, ada lagu yang berasal dari Jambi, yakni, injit - injit semut sudah diklaim oleh Malaysia sejak tahun 2000 lalu. Padahal, segala aset kebudayaan ini merupakan sesuatu yang harus dijaga, dilestarikan dan diwariskan kepada anak cucu. ''Kalau tidak kita lestarikan, nanti kita

gan ikut mendaftarkan diri secara kolektif. ‘’Event ini sangat menggembirakan kami sebagai pemancing, apalagi pada bulan suci Ramadan. Bersama teman-teman pemancing kami dapat menyalurkan hobi sambil menunggu berbuka puasa,’’ ungkap Risman,

Orientasi PKK Tanpa Peloncoan

4 Baca Orientasi.. hal 23

inflasi Inflasi Terbesar Disumbang Kelompok Pendidikan

memasuki sesi 3 lomba Radja Mancing Wisata Jambi Ekspres bekerja sama dengan Taman Hiburan Kampoeng Radja, yang digelar pada hari Sabtu (5/9) yang akan datang, disambut antusias pemancing. Bahkan, para klub mancing tidak menyia-nyiakannya den-

RIDWAN/JAMBI EKSPRES

SORE HARI : Terminal Alam Barajo terkadang dijadikan tempat bermain bola oleh anak-anak sekitarnya.

terminal ini dikarenakan banyaknya loketloket AKDP-AKAP yang berada diluar terminal. Disamping itu lokasi terminal yang jauh juga menjadi kendala tersendiri yang akan menyulitkan para penumpang untuk membeli tiket diloket-loket di Terminal. ‘’Padahal akses ke terminal tidak sulit tapi mereka hanya malas untuk ke terminal, karena jauh,’’ katanya. Anehnya tidak sedikit dari sopir angkot yang sengaja istirahat di beberapa loket di

dalam terminal kemarin. Menurut mereka, di terminal ini asyik dijadikan tempat istirahat. ‘’Tidak bayar, kita bisa tidur, lagian sunyi, tidak berisik, kan nggak ada mobil yang lalu lalang,’’ kata Bujang. Lebih lanjut dia mengatakan jika siang hari terminal ini dijadikan arena bermain sepakbola bagi pemuda dan anak-anak disekitar terminal. Sedangkan malam hari digunakan oleh pasangan muda-mudi untuk berpacaran dan esek-esek. 4 Baca Masih.. hal 23

pelanggan lainnya, juga menimbulkan rasa gatal di kulit setelah digunakan. ‘’Tidak hanya keruh pak, gatal juga, jadi bahaya kalau dibiarkan,’’ ucap warga. Tidak hanya itu, malahan sejumlah pelanggan juga mengatakan hal ini juga merupakan bentuk dari ketidak profesionalan dari pihak PDAM Tirta Mayang sendiri dalam melakukan pengontrolan terhadap kualitas air. 4 Baca Kualitas.. hal 23

Antisipasi Arus Mudik, 10 Poskotik Disiapkan JAMBI - Untuk mengantisipasi arus mudik dan balik lebaran 1430 H, di kota Jambi disiapkan sebanyak 10 Posko Operasi Ketupat (Poskotik). 4 Baca Antisipasi.. hal 23


14

rabu, 02 september 2009

Jambi Ekspres

bisnis

Jawa Pos National Network (JPNN)

Hadiah Langsung di Tabungan Bung Hari Fantastis Hanya di Bank Bumiputera BANK Bumiputera kembali meluncurkan Bung HARI Fantastis sesuai permintaan nasabah yang telah mengikuti program program Bung HARI Fantastis sebelumnya. Program yang berlangsung dari Agustus hingga Januari 2010 ini memberikan keuntungan yang lebih dibandingkan produk tabungan dan produk deposito manapun. “Peluncuran Program Bung HARI Fantastis ini dirancang khusus bagi nasabah baru yang belum mempunyai rekening di Bank Bumiputera. Namun nasabah setia yang sudah mempunyai rekening di Bank Bumiputera pun dapat menikmati aneka manfaat dan hadiah langsung tanpa diundi dari produk Bung HARI ini dengan cara menambahkan dananya pada Bank Bumiputera”

M KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

BENEFIT: Nasabah bisa mendapatkan hadiah langsung seperti motor, TV Plasma, Mesin cuci sesuai dengan pilihan jika bergabung dengan Bung HARI Fantastis Bank Bumiputera.

demikian Dian A. Soerarso selaku Direktur consumer mengatakan tentang hal ini.

Bung HARI Fantastis ini berhadiah langsung tanpa diundi dengan hadiah – hadiah berupa

mendapatkan Cashback / tunai langsung hingga Rp. 1.000.000,plus suku bunga menarik. Un-

tuk mendapatkan cashback ini, nasabah harus mengisi aplikasi kartu kredit Bumiputera atau melampirkan fotokopi kartu kredit Bank Bumiputera bagi yang sudah memiliki, misalkan saja untuk saldo yang ditahan Rp. 5.500.000,- nilai cashback sebesar Rp. 200.000,untuk saldo yang ditahan Rp.10.500.000,- nilai cashback Rp.400.000,-, untuk saldo ditahan Rp.25.500.000,- nilai cashback sebesar Rp.1.000.000,-, Selain itu Nasabah juga bisa mendapatkan hadiah langsung seperti motor, TV Plasma,mesin cuci sesuai dengan pilihan nasabah, Gratis biaya rawat inap hingga Rp.500.000,- per hari atau Rp. 182,5 juta per tahun, gratis iuran tahunan dan bunga ringan untuk Kartu Kredit Bank Bumiputera. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi kantor cabang Bank Bumiputera terdekat. (cr1)

Truck Dyna Kini Lebih Inovatif ! Promo Harga hingga Desember JAMBI - Dyna baru kini hadir untuk memperbaharui Dyna terdahulu melalui berbagai inovasi. Kemunculannya sekaligus pengembangan khusus yang sesuai dengan kebutuhan dari pelanggan – pelanggan setia Toyota dalam menunjang aktivitas bisnis pelanggan. Demikian disampaikan oleh Tandiono Lim, Sales Supervisor, Agung Automall Jambi. Dyna baru disebutnya tak hanya meningkatkan kapasitas angkut, daya tahan, kekuatan dan akselerasi namun juga sebuah truk yang memiliki performa yang tangguh, kenyamanan dalam berkendara, desain eksterior dan interior yang telah disesuaikan dengan kebutuhan bisnis pelanggan serta truk yang ramah lingkungan. Akhirnya, Dyna kembali hadir dengan berbagai perubahan untuk menjadi yang terbaik di kelasnya.

perlengkapan

M Khaidir/Jambi Ekspres

INOVATIF: Truck Dyna kembali hadir dengan berbagai perubahan untuk menjadi yang terbaik di kelasnya.

Untuk pembelian mobil Dyna di Agung Automall Jambi berlaku beberapa ketentuan promosi yang menguntungkan, yaitu subsidi untuk pembelian Toyota Truck Dyna minimal 8 unit, program paket khusus kredit Toyota Truck Dyna, dan untuk pembelian khusus minimal 8 unit mendapatkan training + gratis peralatan bengkel. Selain itu ada pula pelayanan untuk kendaraan customer yang rusak dan diservice di bengkel Toyota guna mendapatkan penggantian truk sementara selama kendaraannya di service di Toyota, dan untuk pembelian kendaraan Toyota Truck Dyna terbanyak gratis kesempatan jalan-jalan ke luar negeri, Bagi Anda yang ingin mendapatkan berbagai kemudahan selama promosi ini silahkan menghubungi Agung Automall Cabang Jambi yang beralamat di Jalan Prof. DR. Sumantri Brojonegoro No. 135, Jambi 36129, dengan call center 0741-64800. (cr1)

Pamor Kue Kering Masih Teratas yana, Haryadi melalui Staf Areal & Promosi, Doni, mengatakan kue-kue Lebaran yang dihadirkan memang didominasi kue kering. Kualitas rasa dan juga harga menarik mereka berikan khusus buat pelanggan Ramayana di bulan Ramadan ini. Ramayana sendiri diakuinya selalu memberi diskon bagi pelanggan setianya melalui beberapa program harian maupun bulanan mereka.

DONA/JE

Masak Sekejap Lezat

Jika tak mau repot berada di dapur. Panci Piring Terbang satu ini bisa dijadikan alternatif. Betapa tidak, untuk memasak makanan berkuah, menggoreng atau pun memanggang, semua bisa dilakukan oleh satu wajan saja. Keajaibannya membuat produsen panci ini memberinya nama Piring Terbang. Produk ini ditawarkan di WTC Batanghari baru-baru ini. Jadi, apapun jenis masakan Anda kini akan lebih praktis dimasak. Tak ada alasan lagi bermalas-malasan di dapur. (dpc)

even

Yang Muda Yang Kreatif Melalui Program INDIESPIRED, yaitu program yang pertama kali di Indonesia yang diadakan oleh perusahaan Penyedia Jasa Telekomunikasi XL bekerjasama dengan Indie Label dan diharapkan dapat menciptakan sepak terjang yang luar biasa oleh bakat-bakat di Sumatera untuk sampai ke tingkat Nasional bahkan Internasional di Indonesia Program INDIESPIRED, pencarian bakat untuk band Indie, ini akan dimulai dengan mengumpulkan Demo Lagu dari Band-band, yang nantinya akan dipilih oleh Aksara Records bersama artis-artis band Indie terkemuka yang bernaung di bawah label tersebut. 10 (sepuluh) lagu terbaik dari 10 (sepuluh) band akan dimasukkan ke dalam CD compilation serta dijadikan RBT (Ring Back Tone) yang kemudian akan dilaunching pertama kalinya pada HUT XL di bulan Oktober. CD Compilation akan disebarkan secara GRATIS oleh XL masyarakat umum dan ke komunitas-komunitas musik di Sumatera dan seluruh Indonesia. Penyebaran CD secara gratis kepada masyarakat adalah agar band tersebut dapat dikenali lebih luas oleh para penikmat musik tanpa adanya persepsi yang memberatkan. Dan menjadi alat promosi bagi band-band terpilih tersebut maupun bagi RBT lagu-lagu mereka yang diharapkan dapat menciptakan penghasilan bagi bandband tersebut. Ke 10 (sepuluh) Band terpilih akan terus saling berkompetisi selama setahun untuk memperebutkan kesempatan masuk dapur rekaman untuk dibikinkan album, serta dikontrak menjadi artis Aksara Records, dan selanjutnya akan dipromosikan albumnya. Disamping itu, juga akan dipilih 1 (satu) band terfavorit berdasarkan Voting dari para pencinta musik dan masyarakat pada umumnya. Pemenang akan dikirim ke Jakarta untuk bertatap muka dengan artis-artis band Indie terkemuka. (dpc/*)

M KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

LEBARAN RAME: Lebaran tahun ini akan semakin meriah dengan beragam jenis kue kering yang ditawarkan di pasaran.

JAMBI – Kue kering tetap saja mendominasi deretan hidangan kue Lebaran tahun ini. Pamor kue kering masih belum terkalahkan. Buktinya hampir di semua pusat perbelanjaan ditawarkan beragam

kue kering dengan banyak rasa dan juga beragam desain. Di Ramayana Supermarket misalnya, banyak dijual kue-kue kering dengan kemasan menarik. Menurut Store Manager Rama-

Deretan kue kering juga bisa dilihat di Trona Supermarket. Begitu banyak tawaran menarik dihadirkan. Jenis kue yang ditawarkan diantaranya adalah kue kering jenis panggang seperti kue nastar, lidah kucing, dan lainnya. Sementara kue kering jenis gorengan dihadirkan berbagai jenis kacang, keripik dan banyak lainnya. Kue-kue yang ditawarkan umumnya buatan usaha kue kawakan yang ada di Jambi

maupun di luar Jambi. Hampir semua pusat perbelanjaan tahun ini begitu semangat menghadirkan kue kering. Di ENHA Supermarket juga berlaku hal serupa. Promo tawaran menarik pun dilakukan. Kue-kue yang ada umumnya dikemas menarik dalam toples-toples simple dengan label harga yang bersaing. Ada harga ada kualitas, tentu saja kue-kue pilihan ditawarkan dengan harga yang pantas. (dpc)


Jambi Ekspres Jawa Pos National Network (JPNN)

15

RABU, 02 SEPTEMBER 2009

TIPS

Alat Steril, Pedicure Aman MERAWAT kuku kaki memang memerlukan kesabaran. Jika tak sanggup melakukannya sendiri, bertandang saja ke salon yang menyediakan layanan pedicure. Meski demikian, kita perlu mewaspadai peralatan yang digunakan. Maklum, peralatan tersebut digunakan untuk semua orang. The American Podiatric Medical Association memberikan saran agar terhindar dari infeksi atau luka. Usahakan mendapat jadwal perawatan pertama sebelum peralatan tersebut digunakan orang lain. Atau, pastikan terapis mensterilkan peralatan sebelum digunakan. Jika ingin lebih aman, bawalah peralatan pedicure pribadi. Sebaiknya tidak mencukur bulu kaki sebelum melakukan perawatan pedicure. Hal itu mencegah bakteri masuk melalui kulit. Minta terapis membersihkan telapak kaki menggunakan batu apung. Tapi, tolak saat mereka berniat membersihkan kulit mati menggunakan pencukur. Minta terapis membersihkan sela kuku menggunakan alat berujung tumpul. Cara itu mencegah cedera. Pastikan kaki kering sepenuhnya saat meninggalkan salon. Kaki yang terlalu lembap memicu jamur tumbuh. (hdn/ign/nda)

POSYANDU KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

TURUNKAN KOLESTEROL : Olahraga renang merupakan salah satu cara untuk menurunkan kolesterol. Warga yang berenang di salah satu kolam renang di Kota Jambi.

Puasa Bantu Turunkan Kolesterol

DOK/JE

POSYANDU : Salah satu upaya menjaga kesehatan anak.

JAMBI - Puasa dengan baik memang menyehatkan tubuh. Pernyataan ini bukan hanya dari segi agama, kedokteran juga mengakui. Namun dengan satu catatan, jangan balas dendam ketika berbuka puasa. Artinya, saat berbuka puasa makan dengan melebihi biasanya hingga untuk berjalan saja sulit. Hal ini malah sebaliknya, yaitu mendatangkan penyakit. "Puasa dengan baik mampu menurunkan kolesterol, apabila penderita saat berbuka puasa

makan ala kadarnya saja tidak berlebihan. Tapi kalau berlebihan, seolah balas dendam makannya karena tidak makan satu harian, itu sama saja tidak menurunkan kolesterol. Tetapi berbukalah dengan sekadarnya saja," ujar dr Hernayawati, kepada koran ini kemarin. Kolesterol saat ini seolah sudah menjadi dilema, sebab penyakit ini tak kenal usia. Meskipun tingginya kadar kolesterol seringkali menjadi konsekuensi penuaan. Namun naik turunnya

kadar kolesterol tak kenal tua atau muda. Di zaman sakarang, remaja juga bisa mengalami risiko kesehatan serius akibat melonjaknya kolesterol. Sejumlah penyakit berat seperti jantung, stroke kini tak cuma menyerang orang tua, namun juga kaum muda. Untuk menghindari dampak buruk kolesterol ini ada banyak hal yang bisa dilakukan. Hidup sehat dan disiplin adalah prinsip dan modal utama guna mencegah ancaman kolesterol. Menurut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi

Jambi ini, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menurunkan dan mengendalikan tingginya kolesterol. Diantaranya, makan yang benar dan tepat. Mulai saat ini, kurangi asupan lemak jenuh dan kolesterol. Hindari jenis makanan seperti gorengan atau jeroan. Gumpalan lemaknya (fatty streak) akan membuat kadar kolesterol melonjak. Selain itu, rajin melakukan olahraga. Aktivitas fisik yang dilakukan secara teratur mampu

mengurangi risiko terkena penyakit jantung sebanyak 50 persen, menurunkan tekanan darah, menurunkan kadar kolesterol total dan meningkatkan kadar HDL (kolesterol baik) yang membantu menyingkirkan LDL (kolesterol jahat) dari arteri Anda. Berhenti merokok, sebab merokok dapat mendorong pembentukan penumpukan lemak pada dinding arteri (atherosclerosis) dan mempersempit arteri serta menyumbat aliran darah. (pay)

TB GLORIA : Jl. Halim Perdana Kusuma No. 29 (samping Widyaloka) Jambi, Telp. 0741-31842 n TB ELEISON : Jl. Rd. Mattaher No. 312 Telp (0741) 24424 Jambi n STUDIO CITRA : Jl. Jend. Sudirman No. 10 Telp 7554267 - HP. 085266261357 (dpn Polda) Thehok Jambi n WARTEL DIANA (RATNA) : Jl. Singadikane Telanaipura No. 51 Telp (0741) 667858/667853 n WARTEL CASANOVA : Jl. Yusuf Nasri No. 8 Samp. Persijam n WARTEL ANANTA : Jl P. Hidayat No. 29 Simp. Kawat Telp/Fax (0741) 41702, 445108, 444533, Email : agrokarya@plasa.com n TOKO PAK KIRMAN : Jl. Budi Utomo No. 04 HP. 0852 6670 3248 - 0813 66445742 - Jl. Pemancar No. 03 Telp (0745) 92029-0852 6670 3249 Singkut-Sarolangun l kode pos 37482. Pembayaran dapat dilakukan lewat : Rek BCA a.n PT. Wahana Semesta Jambi a/c. 119 1385123 - Rek BNI a.n Jambi Ekspres a/c. 006988 7004 - Rek MANDIRI a.n Harian Pagi Jambi Ekspres a/c. 110.0001132627

LOWONGAN

CITY PRO TELPON (0741) 21888 - 7071888 JL GAJAH MADA NO. 88 JAMBI KHUSUS:JUAL-BELI-SEWA PROPERTY

SERVICE AC MAJU JAYA MENERIMA PEMASANGAN PERBAIKAN DAN PEMELIHARAAN AC BARU/AC BEKAS DLL. HP. 08127465388 - (0741) 7016899 (01 - 01 - 10)

KANDANG AYAM Dijual 2 Kandang ayam broiler lkp dg alat -alat dn mitranya uk lbr 8 M, P 101 dng kapasitas 7500 ekor ayam, siap pakai lok. desa kademangan jaluko ma.Jambi minat Hub: 085266094666 (23 - 05 - 09)

LAUNDRY Laudry Ummy Terima Pakaian Harian, Bed Cover, Ambal, dll. Hub. 0741 - 667241, Hp. 08192471955 (02 - 07 - 09)

KOST Kost Putri Ummy Terima Bulanan. Hub. 0741-667241, 0741-65994. Hp. 08192471955. Lorong Mustika Sipin (02 - 07 - 09)

TANAH

(02 - 07 - 09)

Syarat – syarat : 1. Wanita usia 21 s/d 27 th 2. Lulusan D3 semua Jurusan 3. Memiliki kemampuan Komputer (Microsoft Office) 4. Pengalaman tidak diutamakan

HUB : 081274072965 DIJUAL/DISEWAKAN

B. KOLEKTOR DAN TEKNISI

Rumah di Puri Mayang Cluster Anggrek Blok A 29, SHM, Type 56 + renovasi dapur, LT. 120 M2, 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi, Dapur.

Syarat – syarat : 1. Laki-Laki usia 20 s/d 27 Th 2. Lulusan SMK. (Listrik, Elektronik) 3. Memiliki sepeda motor dan SIM C 4. Siap ditempatkan diluar kota

HUB : 0811 - 7408076

Lamaran diantar langsung paling lambat tgl 10 September 2009 ke alamat PT. LUXINDO RAYA Cab. JAMBI Jl. Sumantri Brojonegoro No. 54 Kebon Jeruk Jambi, Tlp. 0741-60663

DIJUAL CEPAT Mau Jual Pulsa atau Mau Dapat Pulsa Gratis? Bergabunglah bersama kami. Alamat Pasar Sayur Jl. Kantor Pos RT. 02 Sabak Ilir.

LOWONGAN KERJA

HP. 085266807085

Dibuthkan segera : SEKRETARIS ADMINISTRASI SUPERVISOR PROMOSI MANAGER PURCHASING MANAGER MARKETING MANAGER SECURITY Wania Min. 25 Th, Max 35 Th

Mobil Lightruck PS100 Tahun 2005.

HUB : 0812 7496401

Hub : 0812-74266011

HUB : 0741-7107620

HUB : 081266816615/081274914530

CUKUP....... 1. KETIK : DAFTAR.CN002113.NOHP ANDA.NAMA ANDA.KOTA kirim ke 0852 2862 8200 (NO KHUSUS PENDAFTARAN) 2. SMS KE 0897 24 333 64 UNTUK DAPAT PETUNJUK LEBIH LANJUT DAN MENDAPAT PANDUAN TERTULIS 3. SELAMAT BERGABUNG

KOST

HUB. 0812 7497 2371

DIJUAL/DIKONTRAKKAN

Info lebih Jelas Hub :

CARA BARU ISI PULSA, LANGSUNG DAFTAR DARI HP ANDA DAN GRATIS BIAYA PENDAFTARAN.

Gemilang Servis. Melancarkan WC Mampet, Saluran Air Mampet, Bikin Saluran baru, Bikin Rembasan/Septiktank.

HUB : 085266255890

Rmh Bedeng 3 Pnt, Rp. 250 Jt. Ada Tanah lebih utk 1 Bdg dan 1 Rmh baru 5KT & 2KM, Rp. 250 Jt Nego, Fas : PLN 1300, PAM, Pgr Kelilng, SHM, LT 400 M2, Lks Pusat Kota Belakng Ktr PLN Jambi, Lrg. Baladkop No. 40, 100 M dari Jl. Sri Sudewi, lebar Jln 7M

081367745090 / 081366723592

AHLI WC

Rmh T.27, LT. 127, KT. 2, KM.3 M2, Full Tralis, Krmk Canopy, Lks. Pall Lima Kota Baru.

Mau Mendapat Pulsa Gratis dan Penghasilan tambahan Jutaan/ Minggu

Mari Bergabung dengan DBS Dahsyat

PO BOX 88888 NEW

Dijual Honda Tiger CW, Tahun 2006, Hitam, Plat BH, Standar, Orisinil. Harga Nego.

TANAH

TANAH

D I J UA L TA N A H

A. KASIR

DIJUAL MOTOR

RUMAH

Rumah di Jalan Multatuli (Mayang Puskes), SHM, Lt. 6 Tbk, LB 211, KT 3, KM 2, Garasi 2 Mobil, Telpon.

DIJUAL CEPAT Rumah T.45/120M2. Full Keramik. Full Dek. Jalan Conblok. Lokasi Jaya badi

HUB : 0741-7088581 Dijual Cepat Rumah Rumah Type 55, LT. 230 M2, Pinggir Jalan Aspal. Fas : Kusen Bulian, Full Keramik, PLN, PDAM, Atap Multi Roof. Harga 180 Jt. Peminat Hub :

0813 - 6693 7076 Dijual Cepat

MOBIL

MOTOR

PULSA

DIBUTUHKAN SEGERA

AHLI WC

Dijual Tnh SHM Luas 7.700 M2, Jl. TP Sriwijaya/pgr drum smping SMK Beliung Jambi. Hub. 08128764040 tnp prantara

Ingin Pasang Iklan ?

RENTAL MOBIL

Pria & Wanita Siswa dan Mahasiswa Lokasi Mayang. Ruang Kosong Ini Tersedia Untuk Iklan Anda

HUB : 0741-63839

Rumah SHM, LT/LB = 235/84 M2. Fas : 3 KT, 2 KM, Lt. Keramik, Pagar keliling. Listrik, PDAM. Lokasi : Lrg. Pipa, Lebak Bandung JELUTUNG (Dkt Kantor Samsat Jambi) hrg. 275 JT nego

HUB :0741-7020202

Luas + 10.002 M2. Tanah Datar, Cocok utk Perumahan, Indomaret, Mall, Lokasi Strategis, Jalan Aspal dekat Perumahan Bougenville/Kota Baru Indah, Kampung Radja, Sp. Rimbo Jambi. TANPA PERANTARA. HUB :

08527179779

Dijual Kavling Terbaik : Siap Bangun, di Mendalo Mas, dpn UNJA, tersedia bbrapa luas pilihan mulai 208 M2, 338 M2 dan 556 M2. Fas : Jln Aspal / Beton, Taman, PJU, Security 24 Jam, Air bersih.

Hub. 0812 74568755 Dijual Tanah Dijual Tanah beserta Kios 4 Pintu Uk. 20 x 64 M, Sudah ada IMB untuk Ruko 4 Pintu, Gambar dan RAB sudah ada. Lokasi + 80 M dari Lampu Merah BBC depan Samsat Lama Ma. Bulian. Harga Nego.

DIJUAL TANAH Dijual Tanah di Lrg. Eksekutif sebelah Perumahan Puri Mayang. Luas 7149 M2, SHM dan Ruko 3 Pintu. Tanpa Perantara. Yang berminat Hubungi :

HP. 0812 7418285 / 0813 66723592

PERALATAN DIJUAL CEPAT - GENSET DONGDONG 20 KW 38 A - ARM BOOM EXCAVATOR PC 200 - GRAPE (JEPITAN) EXAVATOR - TANGKI MINYAK 20 TON

HUB : 0741-7095188 / 081994508999

HANDPHONE

HUB : 0852 6628 3707

DIJUAL TANAH

Luas 21,5 Tbk. Rp. 7 Jt/tbk, Lokasi Sengeti, Lrg. Amal masuk 120 meter dpn SPBU Pasar. Pemina t Serius.

Hub. 0813 66868479

Jual HP Bergaransi NOKIA

E90 = 5,2 Jt E71 = 2,9 Jt

E75 = 3,7Jt E66 = 2,1 Jt

Bold 900 = 4,1 Jt Storm 9500 = 3,8 Jt Javelin 8900 = 2,7 Jt 8320 = 2,1 Jt Untuk Pembelian 2 Unit Bisa Nego Untuk Info Hub : 081218051234

BlackBerry Barry

AGEN BATU

Dijual Tanah Dijual Tanah SHM Luas 1,3 Ha. Di Jalan Baru Sijenjang; Tanah SHM, Luas 12 Tbk, Jl. Pattimura (Blkng Jambi Ekspres).

HUB : 0813 6600 8234 DIJUAL TANAH Dijual Cepat Tanah di Kota Sarolangun

30 Tbk. Lebar dpn 37,20 M pinggir Jalan Lintas. 2,3 KM dari Abadi Abadi Hotel. SHM

HUB : 0852 6670 9871

DIJUAL Di Kota Sarolangun 30 CEPAT Tbk, Lbr dpn, 37,20 M TANAH pinggir Lintas. 2,3 KM dari Hub :

Abadi Suite SHM.

0852-6670 9871 DIJUAL CEPAT

ALAT CUCI JUAL ALAT CUCI MOTOR DAN MOBIL - Jual hidrolik Cuci Mobil & Motor - Tabung Mesin Salju Uk. 20,40,60,80 Ltr - Shampo Snow - Semir Ban Kilap Body

HUB : 0741-7070348

Tanah 20 Tbk, SHM. Lokasi + 30 Mtr dr Lampu Merah Simpang Tiga Mendalo. Hrg Nego. Tanpa Perantara.

Jambi Ekspres

HUB : 0852 66528710 / 0819 2453065

Ruang Kosong Ini Tersedia Untuk Iklan Anda


16

rabu, 02 september 2009

Jambi Ekspres

Taubat

Karya tulis Remaja Islam dan Malam Minggu (2-Selesai) Tidak ada manfaat yang dapat diambil dari kegiatan hura-hura dan wakuncar yang kini sering dilakukan oleh sebagian remaja. Sebagai remaja Islam, tentu harus berbeda dengan mereka yang melakukan kegiatan mubazir seperti di atas. Meski gejolak darah muda dalam diri seorang remaja mulai memanas, sehingga banyak alasan pembenaran yang dikemukakan seperti untuk semangat belajar, untuk belajar mengenal lawan jenis, untuk refreshing, karena cinta/ sayang, dan lainlain, alasan pembenaran kegiatan tersebut tentulah tidak tepat dengan syariah agama Islam. Islam adalah agama keselamatan bagi umat manusia, karenanya para remaja Islam tentu harus mengikuti syariah agama agar bisa selamat di dunia dan di akherat. S Sebuah perenunEnip Sekarmbi gan yang patut direJa l de MAN Mo nungkan melalui akibat-akibat tradisi malam mingguan yang sudah berlangsung selama berpuluh tahun ini. Pertama, berapa banyak remaja menikah di usia dini akibat hamil di luar nikah, berapa banyak kasus perkosaan yang terjadi tiap tahun, berapa banyak bayi-bayi tak berdosa yang tak memiliki bapak atau pun mati mengenaskan di tempat sampah?, berapa banyak remaja yang kini berani beradegan mesum dan kemudian dipublikasikan? Jika jawabannya banyak, maka masihkah pantas tradisi seperti ini tetap dipertahankan di kalangan remaja? Jika mudharat yang dibawa tradisi malam mingguan seperti di atas ternyata terbukti sangat banyak dan tentu membahayakan masa depan para remaja, sanggupkah para remaja sekarang merubahnya? Bagi para remaja Islam sejati, kenyataan ini seharusnya menjadikannya sanggup menjadi pelopor perubahan itu dengan membangun aqidah dan akhlaq Islamiyah yang kuat dan mengaplikasikannya dalam kebiasaan hidup sehari-hari. Malam minggu/ ahad dan hari ahad hendaknya dijadikan sebagai waktu yang lebih bermanfaat dan lebih produktif. Zaman yang semakin sulit seperti sekarang ini, seharusnya disadari para remaja untuk lebih produktif dan berprestasi demi menunjang masa depannya kelak. Banyak kegiatan yang bisa dilakukan dalam mengisi malam minggu/ ahad dan hari ahad yang lebih bernilai positif, antara lain mengikuti klub atau kursus yang mendukung pengembangan bakat, sehingga pada akhirnya dapat menambah tabungan dan lebih mandiri dengan memanfaatkan kemampuan/ bakat yang dimiliki tersebut. Kegiatan positif ini juga harus diiringi dengan peningkatan kualitas aqidah dan akhlak islamiyah. Dengan demikian, hidup seorang remaja Islam sejati akan lebih berarti dan insyaAlloh mendapat ridho dari Allah SWT. Kehidupan masa remaja Rasulullah SAW dapat menjadi suri teladan, dimana masa remaja Beliau dilalui dengan perjuangan dan kerja keras diiringi dengan akhlaq yang terpuji. Hasilnya sangat luar biasa, Beliau menjadi seorang pemimpin yang sangat disegani sekaligus ditakuti oleh seluruh bangsa di dunia. Memanglah tepat, masa remaja seharusnya tidaklah dihabiskan dengan hura-hura dan mengikuti nafsu duniawi namun digunakan untuk menempa kemampuan diri dan pribadinya sebagai bekal hidup di hari kemudian. Masa remaja merupakan masa emas dimana banyak impian, cita-cita, dan harapan tinggi dalam genggaman erat untuk diwujudkan. Jika masa remaja hanyaa dihabiskan hanya dengan mengikuti nafsu duniawi saja, hasilnya sungguh luar biasa sangat rugi. Kelak akan hidup terluntalunta dan menderita tidak hanya di dunia namun juga di akherat nanti. Na’udzubillahimindzalik. Wallahu’alam bi shawab.*** Sumber: dari blog.galihsatria.com.

Team SMA 6 Kota Jambi

emy/jambi ekspres

Pembina: Helmi Bakar SPd: Guru Pembina: Elvi Mardani SPd, Eli Anriyani SPd, Yenlina Iriani SPd. Aji Pangestuti (Ketua). Dwi Septianda (Wakil Ketua). Anggota; Lysa Lucia Febryna, Heniyanti, Sri Wahyuni, Diana Yunita, Cane Pefilenti, Naomi Theresia, Ana Safitri, Almira Alodia, Asih Aprillia WD, Fitriane, Retno Wulan, Hari Setiawan, Faisal Akhmad, Mayovi Ardian, Lasma, Lisa Ramadini, Muchroji Patra, Roland Noverdi, Jauharie, Mukti Ari, Sri Wahyuni, Ririn Septiani, Saripah, Misriati, Indah Nurul Hazairin, Ade Putra, Putri Nelpilia.

Laillahaillallah Laillahaillallah Laillahaillallah Muhammadarasullallah Dihadapan-Mu aku memuji diri-Mu Dihadapan-Mu aku selalu menyebut nama-Mu Mamanggil nama-Mu Ya Allah Berdiri aku menghadap kiblat Dan aku lalu shalat Dengan niat tuk bertaubat Ku ucap dua kalimat syahadat Ashaduallaillahaillallah Waashaduannamuhhammadarasullallah Dalam khayal aku terfikir akan kiamat Kiamat, yang semakin dekat Yang dapat menyayat seluruh jangat Aku membayangkan akan nasib para umat Apabila hari telah kiamat Para umat yang belum bertaubat Para umat yang biadab Dan masih menyimpan sifat keparat Dalam renungan, aku menangis Menangis mengenang nasib Ketika menghadap kiamat Aku-melihat tumpukan-tumpukan Tubuh kaku para mayat yang berjejer rapat Para mayat yang bau busuk menyengat Para mayat yang telah digerogoti ulatulat jahat

Aku mendengar letusan-letusan gunung Yang diiringi serunai malaikat Yang amat sangat dasyat Tersentak, aku teringat Aku ini umat Muhammad Umat Muhammad yang beradab

Itu ulah siapa? Itu kesalahan siapa? Dan itu karna siapa? Hai, anak-anak manusia Kalian tidak lebih seperti bocah-bocah ingusan Yang ada di jalah-jalan Kalian seakan tidak peduli apa-apa Tidakkah kalian lihat alam Dan tubuhku dikelilingi oleh ini? para malaikat Sekarang telah menjadi Yang siap mencatat hancur berantakan Semua perbuatan umat Badai, tanah longsor, gemAku ingin hidup nikmat pa bumi, banjir, tsunami Cane Pefilenti Seperti layaknya nabi MuItu semua kesalahan kalian SMAN 6Jambi hammad Itu semua karna kalian Dan ketika saatnya kiamat Kalian semua yang telah Aku sudah sepenuhnya taubat Menghancurkan bumi ini Dan di dalam akhirat Sekarang, Aku mendapat tempat Yang kalian rasakan hanyalah kegelisahan Bersama umat beradab Karma bumi ini telah kalian hancurkan Dengan berbagai macam bentuk tindakan Allahuakbar Allahuakbar Allahuakbar Ya Allah Ampunilah dosa-dosa kami Ampunilah perbuatan kami Mengapa ada badai yang Ya Allah besar? Jauhkanlah kami dari karmamu Mengapa ada tanah longsor? Jauhkanlah kami dari amarahmu Bengapa ada gempa bumi? Ya Allah Dan mengapa ada tsunami? Sekarang kami telah sadar Hai,engkau anak manusia Itu semua kesalan kami Tidakkah engkau tahu Itu semua perbuatan kami Tidakkah engkau menyadari Dan kami,ampunilah kami Dan tidakkah engkau bertanya Kepada dirimu sendiri

Ulah Manusia

Puisi

Jawa Pos National Network (JPNN)

Kehidupan Kehidupan ini terkadang Menyenangkan Tapi, terkadang kehidupan ini Menyakitkan Yang penuh akan kenangan Dan impian Tlah dianugrahkan Tuhan untuk semua insan Banyak kepedihan Yang tlah di tinggalkan Banyak kesedihan yang tlah dirasakan Dihiasi dengan kekayaan Dan kemiskinan Di selimuti dengan ketudak bebasan Dan ketidak pedulian

Hina Aku tak mau beralas kubur Aku tak mau menjadi alas cakap Aku tak mau dialas bagai memengat Dan aku tak mau dientak alu luncung Aku bukanlah rumput di tengah jalan Aku bukanlah seorang yang membawa angkuh tapi manis ditinggal dan aku bukanlah anjing yang selalu berebut tulang mengapa aku bagaikan ayam yang di tambat dan disambar elang? Sungguh malang nasibku oh tuhan Izinkanlah aku menjadi puyu Yang ada di air bersih dan jernih

Menghargai

Orang yang Berpuasa Pahala Loh ....!!!

ampikan ama adek-adek kelas. ‘’Yapz, bener bangets tuch guys, menghargai orang yang berpuasa itu wajib, masa orang lagi puasa qta malah makan dan minum di depan mereka. Khan nggak baek guys. Selaen ntu, puasa juga mengajarkan qta untuk bersabar, menahan amarah and ego yang berlebihan serta puaso dapet mengajarkan qta tentang arti kehidupan,’’ tutup Adjie. Yang jelas nggak ada salahnya kok menghargai orang yang sedang menjalankan ibadah puaso and kapan lagi qta mau belajar bersabar. Iya khan? (6elis/emy)

Menghargai Orang Berpuasa, Perlu Gak? 99 perlu bangets 1 persen no comment

Mengapa Perlu Menghargai Orang Berpuasa? 40 persen membina rasa persahabatan dan solidaritas 30 persen pembelajaran 20 persen menjaga iman dan taqwa orang yang berpuasa 10 persen de el el Nggak berasa udah masuk minggu kedua bulan suci Ramadan aja nih. Artinya, qta kudu kuat-kuat jaga iman and kudu jaga kesehatan loh. Hal ini, agar puasanya nggak keteteran. Jangan sampe puasa qta terganggu hanya karena kelalaian qta sendiri, seperti kelelahan dalam belajar. Khan sayang kalo sampe qta sakit dan puasa qta jadi nggak lancar dech. Selaen kesadaran diri sendiri untuk menjaga hati and kesehatan, kesadaran di lingkungan sekitar juga sangat diperlukan guys. Apa lagi di lingkungan skul pasti ada aja yang bisa membuat nilai puasa qta berkurang. Emank sech bagi mereka yang nggak menjalankan puasa nggak dilarang buat makan and minum, tapi alangkah baeknya kalo nggak makan and minum di depan orang yang berpuasa. Khan nambah dosa guys. Banyak sech yang bilang kalo mereka nggak terganggu jika ada yang makan and minum di depan mereka, tapi bagi sebagian orang yang imannya masih lemah pastinya mereka terganggu dengan hal tersebut. Bukan cuma makan and minum di depan umum yang dilarang, tapi ada hal laen loh guys, yaitu jangan dech ngaja-

kin orang yang berpuasa buat ngegosip, soalnya itu bisa mengurangi pahala bagi mereka yang berpuasa and juga menambah dosa bagi qta, khan ngomongin kejelekan orang laen ntu dosa apa lagi yang belum tentu bener. Selaen itu guys kalo kamoe-kamoe lagi nggak puasa jangan sekali-kali dech bikin orang yang lagi puasa marah and terpancing nafsu amarah, soalnya khan orang yang sedang berpuasa dianjurin untuk menahan nafsu amarah. Nah dalam hal-hal inilah toleransi beragama qta sangat dibutuhkan, soalnya kalo toleransi qta kurang qta bisa membuat orang yang sedang berpuasa menjadi nggak nyaman and berasa terganggu oleh qta, sebenernya masih banyak hal-hal yang perlu qta perhatiin dalam menghargai orang yang berpuasa. Namun hal itu kembali kepada diri sendiri, jika qta mau melakukan hal ini tentunya nggak susah untuk melakukannya, karena jika qta bisa menghargai orang yang berpuasa qta bukan hanya mendapat pahala loh guys, namun qta juga bisa melatih kesabaran. Khan dalam Al-Qur’an qta dianjurin untuk saling menghargai dalam semua hal, apa lagi dalam hal beragama. Nah guys mulai sekarang hormati dech

orang yang sedang berpuasa. Misalnya, pandangan dari Diana Yunita ini. Kata cewek kelas XI IPA 2 SMAN 6 Jambi ini, menghargai orang yang sedang berpuasa itu wajib loh guys. ‘’Khan AlQur’an udah mengupas hal-hal tentang saling menghargai, terutama dalam hal beragama. Jadi saling menghragai itu perlu, and bagi yang nggak puasa jangan makan seenaknya, terutama di depan orang yang lagi menjalankan ibadah puasa. Oke,’’ sarannya. Hal sama juga disampaikan oleh Naomi Theresia yang sekelas ama Diana. Katanya, ‘’Sebagai orang non muslim, kudu menghargai orang yang berpuasa, karena setiap umat beragama harus saling menghargai and menghormati, apa lagi di bulan Ramadan ini.’’ Imbuhnya. Sedangkan Cane Pefilenti yang juga dari kelas XI IPA 2 SMAN 6 Jambi ini, mengaku kalo menghargai orang yang berpuasa itu wajib bangets dilakuin, karena hal itu bisa memberi pahala bagi qta and sekalian melatih kesabaran,’’ sebutnya. Bagaimana dengan padangan sang senior kelas. Adjie Pangestuti dari kelas XII IPA 1 SMAN 6 Jambi misalnya, ia mendukung sepenuhnya apa yang dis-

Komentar Diana Yunita/ XI IPA 2 Menghargai orang yang sedang berpuasa itu wajib loh guys. Khan Al-Qur’an udah mengupas hal-hal tentang saling menghargai, terutama dalam hal beragama. Jadi saling menghragai itu perlu, and bagi yang nggak puasa jangan makan seenaknya, terutama di depan orang yang lagi menjalankan ibadah puasa. Oke. (6elis/emy) Naomi Theresia/ XI IPA 2 Sebagai orang non muslim, kudu menghargai orang yang berpuasa, karena setiap umat beragama harus saling menghargai and menghormati, apa lagi di bulan Ramadan ini. Nggak ada salahnya and ruginya sama sekali kok kalo qta bisa mengharagai sesama. (6elis/emy) Lasma/ XI IPA 2 Kalo menghargai orang yang berpuasa itu wajib bangets dilakuin, karena hal itu bisa memberi pahala bagi qta and sekalian melatih kesabaran. Kalo qta ganggu mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa, yach sama aja qta dengan manusia penggoda. And manusia penggoda deket bangets dengan setan. Ihhh nggak bangets dech. (6elis/emy) Lisa Ramadini/ XI IPA 1 Menghargai orang yang sedang berpuasa ntu sangat diperlukan, kalo qta ingin menjaga kerukunan antar sesama manusia. Namun yang jelas, qta juga sekalian belajar and berlatih menghargai manusia lain yang sedang menjalanakan amal kebaekan. (6elis/emy) Adjie Pangestuti/ XII IPA 1 Yapz, bener bangets tuch guys, menghargai orang yang berpuasa itu wajib, masa orang lagi puasa qta malah makan dan minum di depan mereka. Khan nggak baek guys. Selaen ntu, puasa juga mengajarkan qta untuk bersabar, menahan amarah and ego yang berlebihan serta puaso dapet mengajarkan qta tentang arti kehidupan. (6elis/emy)


Jambi Ekspres

rabu, 02 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

aktivitas

Ramadan, SMA Al-Progo Giatkan Pendidikan Agama JAMBI- Melalui momen bulan Ramadan ini, SMA Al-Progo di jalan Samsudin Uban No 33 Thehok lebih menekankan pada pelajaran agama. Guna memberikan pengetahuan agama lebih dalam dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan siswa yang beragama Islam. Kepala SMA Al-Progo mengatakan selama bulan Ramadan ini setiap pagi siswa melaksanakan tadarusan dan siangnya melaksanakan shalat berjemaah. Kemudian, juga menggelar pesantren kilat sekaligus buka puasa bersama. Akan diisi dengan ceramah agama. Harapannya, selain menambah amal ibadah, tentunya akan membawa kebaikan secara menyeluruh. Diakuinya, pelajaran agama memang lebih banyak namun pelajaran pokok tetap dilanjutkan. “Di bulan Ramadan ini, bagi siswa yang beragama Islam, akan diberikan pelajaran agama lebih banyak dari biasanya. Dengan demikian diharapkan siswa dapat mempertebal iman dalam menjalankan puasanya dan lebih bersabar lagi,” ujanya. Disamping itu, SMA Al-Progo yang berdiri sejak 2000 juga memiliki target di tahun pelajaran ini. Diantaranya berupaya tingkat kelulusan siswa lebih baik dan dapat diterima diperguruan tinggi. Kemudian bagi yang tidak dapat melanjutkan dapat diterima di lapangan kerja.(hln)

nasional

Guru Kontrak-Honorer Diminta Bersabar KUPANG- Puluhan guru kontrak yang mengabdi di Kota Kupang, Senin (31/8) kemarin melakukan pertemuan dengan anggota DPR RI, Anita Yacoba Gah, di Aula Garuda Kantor Walikota Kupang. Dalam pertemuan tersebut, para guru kontrak menyampaikan keluh kesah serta ketidaksabaran mereka menanti proses data base, karena telah sekian tahun mengabdikan diri di dunia pendidikan di Kota Kupang. Namun menurut mereka, sampai saat ini nasib mereka masih terkatung-katung serta serba tidak jelas karena regulasi pemerintah yang tidak jelas pula. Menanggapi keluhan para guru bantu dan guru kontrak tersebut, Anita Yacoba Gah meminta mereka bersabar saja, karena sementara ini Pemerintah Pusat dan DPR RI sementara menggodok Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) tentang pengangkatan guru bantu dan guru kontrak. "Saya minta bapak dan ibu guru agar bisa bersabar karena memang RPP sementara ini dalam tahap penggodokan oleh Pemerintah Pusat dalam hal ini Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara (Mempan) dan DPR RI,"jelas Anita Gah. (mg-7)

Jambi Ekspres

Ada pertanyaan masalah pendidikan, silakan kirim e-mail ke sutrisnomehera@gmail.com atau budaya_je@yahoo.com dimasarikmihardja@yahoo.co.id HP 08127378325 petanyaan yang disertai nama dan alamat pengirim atau sekolah akan kami layani

Menyoal Badan Hukum Pendidikan

Pertanyaan: Mohon penjelasan tentang Badan Hukum Pendidikan (BHP), sebab dengan adanya BHP akan menambah biaya kuliah mahasiswa dan mahasiswa sulit masuk PT bonafit. Kondisi riil banyak PT untuk menerapkan BHP karena jiwa birokrasi masih kental. Bagaimana pendapat Bapak? (Diandra Pitaloka). Jawaban: Benarkah penerapan BHP akan berdampak tingginya biaya kuliah? Ada berbagai bentuk BHP, yakni BHPP (Badan Hukum Pendidikan Pemerintah), BHPPD (Badan Hukum Pendidikan Pemerintah Daerah), dan BHPM (Badan Hukum Pendidikan Masyarakat). Perlu dikemukakan di sini bahwa biaya kuliah mahasiswa telah Dr. Sudaryono, M.Pd diatur pada Pasal 33 tentang Konsultan Pendidikan Pendanaan sebagai berikut: (1) sumber dana formal yang diselenggarakan BHP ditetapkan berdasarkan prinsip keadilan, kecukupan, dan keberlanjutan; (2) pendanaan pendidikan formal yang diselenggarakan oleh BHP menjadi tanggung jawab bersama antara Pemerintah, pemerintah daerah, dan masyarakat sesuai peraturan perundang-undangan; (3) Pemerintah dan pemerintah daerah bertanggung jawab dalam penyediaan dana pendidikan; dan (4) dana pendidikan disalurkan untuk BHP diterima dan dikelola oleh satuan pendidikan. Pengelolaan dana secara mandiri oleh BHP didasarkan pada prinsip nirlaba, yaitu prinsip kegiatan yang tujuan utamanya tidak mencari keuntungan sehingga seluruh sisa hasil usaha dari kegiatan BHP harus ditanamkan kembali ked lam BHP untuk meningkatkan kapasitas dan/atau mutu layanan pendidikan (Pasal 4). Penyelenggara BHP mendasarkan kinerjanya pada prinsip nirlaba, sehingga tingginya biaya kuliah seyogianya tidak perlu dikhawatirkan sebab pendanaan pendidikan formal yang diselenggarakan oleh BHP menjadi tanggung jawab bersama antara Pemerintah, pemerintah daerah, dan masyarakat sesuai peraturan perundang-undangan. Hal ini diperkuat oleh berita Kompas (20/9/2008) “PTN dilarang menaikkan sumbangan pendidikan”. Pengelolaan pendidikan formal secara keseluruhan didasarkan pada prinsip otonomi, akuntabilitas, transparansi, penjaminan mutu, layanan prima, akses yang berkeadilan, keberagaman, keberlanjutan, dan partisipasi atas tanggung jawab negara. Berdasarkan prinsip-prinsip seperti itu membuka peluang yang sama besar bagi mahasiswa untuk mengakses dan bergabung pada perguruan tinggi yang dikehendaki. Perlu ditambahkan bahwa secara konseptual BHP dilaksanakan untuk kepentingan daya saing pendidikan. Daya saing pendidikan ini, seperti halnya pemerataan dan perluasan akses pendidikan merupakan agenda penting. Eksistensi BHP antara lain dimaksudkan untuk menaikkan angka partisipasi pendidikan. Mudah-mudahan informasi ini cukup menambah kecintaan kita terhadap dunia pendidikan.***

17

Dari Studi Tour Guru Favorit ke 3 Negara Asean (2)

Bawa Pulang Banyak Pengalaman Setelah melalui proses pemeriksaan yang menyita waktu, Rabu (12/8) sekitar pukul 06.00 pagi hari waktu setempat, rombongan studi tour Jambi Ekspres akhirnya sampai di Singapura. Panorama kota metropolis yang teratur dan tertib terasa kentara. Berikut lanjutan sekelumit catatan perjalanan kami. Dra Herlina (guru SMAN 5 Jambi), Samiarti & Gustiwarni (guru SMAN 4 Jambi), Machmud SPd (Wakil Kepsek SMPN 1 Jambi). Di negara petro dollar ini, yang pertama-tama dikatakan guide kepada kami yaitu jangan membuang sampah dan merokok sembarangan. Jangan pula menyebut nama Noordin M Top. Sebab, Singapura negara yang sangat tertib dan teratur. Masyarakatnya sangat menaati aturan. Setelah istirahat sejenak di penginapan dan sarapan pagi di kafe kecil milik warga pribumi, kami mulai jalan-jalan ke tempattempat ternama kota ini. terlihat jalan-jalan yang luas dan bersih dengan lalu lintas yang tertib. Hampir semua mobil yang ada hanya jenis sedan. Tak satu pun terlihat mobil besar seperti truk atau mobil box. Singapura memiliki 3 bandara. Salah satunya adalah bandara Changi yang merupakan bandara tersibuk dan terbesar kedua di dunia. Di ruas jalan Orchad terdapat toko-toko yang menjual berbagai produk merek terkenal seperti Prada dan Gucci. Semua barang yang dijual dipastikan orisinil dan tentu saja harganya juga selangit jika dihitung dengan rupiah. Ada juga mall besar Royal

M. KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

THAILAND: Rombongan tour guru favorit Jambi Ekspres saat berada di peternakan lebah di Thailand.

Plaza on Scot dan Takasimaya, yang tanahnya milik orang China dan bangunannya milik orang Jepang. Tak jauh di seberangnya ada ‘istana presiden’. Itu hanya julukan untuk rumah pribadi ukuran dua tingkat milik orang India yang kaya raya, RS Narden. Sedangkan, yang paling berkuasa di Singapura tak lain adalah Lee Khuan Yu, yang dikenal dengan sebutan Presiden Menthor. Dialah yang setelah perang dunia kedua pada 1965 lalu memisahkan Singapura dengan Malaysia. Terus ke depan lagi ada hotel berbintang lima, Raffles, dengan sewa S$ 800 Singapura atau sekitar Rp 7,2 juta per malam. Di sana pernah menginap bintangbintang dunia seperti Michael Jackson (Jacko) dan Jacky Chan. Ada hotel Ritz-carton yang seksi karena bentuk lambangnya unik, serta gedung Mandarin Oriental yang pernah sebagai tempat show penyanyi Indonesia seperti Kris dayanti, Dewi Yul, dan Harvey Maleiholo. Terus berputar-putar di jalan yang tertib dan teratur, rom-

bongan pun sampai di kawasan Marlion. Di sini ada patung singa menghadap ke laut yang menyemburkan air dari mulutnya dan jembatan kereta api dengan arsitektur berbentuk kubah dan bergelombang-gelombang. Kedua objek ini sering ditampilkan di banyak media sebagai ikon Negara Singapura. Turis-turis yang datang ke Singapura nyaris tak pernah melewatkan kesempatan untuk mengabadikan lokasi nan ‘beautiful’ ini. Pada November biasanya kawasan Orchad akan ramai dipenuhi turis dari Eropa. Sebab, saat itu di Eropa sedang musim dingin dan banyak yang meninggalkan rumah untuk mencari tempat-tempat hangat yang menarik di Asia. Singapura salah satu negara tujuan wisata dunia. Rencana kami untuk mengunjungi salah satu sekolah favorit di sana terpaksa diurungkan, lantaran sekolah-sekolah saat itu sedang disibukkan dengan persiapan menyambut HUT Kemerdekaan Singapura. Begitu juga sekolah Indonesia di sana, sibuk menyambut HUT Ke-

merdekaan RI di Kedutaan. Yang mengagumkan, di sepanjang jalan di Singapura tak satu pun kami menjumpai anak-anak berseragam sekolah keluyuran, kongkow-kongkow, atau kebutkebutan. Menurut guide kami, Mr Ali yang alim itu, pelajar Singapura belajar dengan sangat disiplin dan motivasi tinggi, agar kelak dapat bertahan hidup di antara gedunggedung pencakar langit. Setelah makan malam dan check out dari penginapan, sekitar pukul 20.00 kami semua bertolak dari bandara Changi menuju Thailand. Kru Jambi Ekspres yang kemarin di deportasi, tiba-tiba muncul dengan guide lengkap dengan paspor baru yang dikirim dari Jambi ke Batam. Setelah menempuh perjalanan hampir dua jam, rombongan pun landing di bandara Swarnabhumi, Bangkok, sekitar pukul 22.30 WIB. Kamis (13/8), usai sarapan pagi, kami mengunjungi objek wisata Wat Arun Temple di pinggir Sungai Chaopraya. Jalan-jalan dengan deretan toko souvenir sekilas terasa mirip di Bali atau Yogyakarta. Rencana mengun-

jungi sekolah favorit di Bangkok batal, lantaran sekolah dimaksud ada kegiatan lain. Suasana di candi Wat Arun sendiri terasa mirip di candi Borobudur dan Prambanan. Dari sana kami terus ke istana raja di Grand Palace dengan kubah berlapis emas. Ada pelajaran berharga yang bisa dipetik, yakni pemerintah bersama masyarakat bersatu padu membangun citra wisata yang menarik. Melestarikan peninggalan sejarah, situs purba, dan seni budaya tradisional sebagai pesona wisata yang mengagumkan. Meski di sisi lain, untuk mencapai tujuan itu kran kebebasan wisata bagi turis dibuka lebar-lebar. Termasuk di Pattaya Beach, yang suasananya mirip pantai Sanur, Bali. Jumat (14/8), rombongan mengunjungi pusat permata di Gem’s Jewelry di Pattaya. Sebuah galeri permata terbesar di dunia. Berbagai jenis, warna, dan bentuk permata ada di sini. Telah dibentuk menjadi perhiasan seperti cincin, gelang, kalung, dan bros. Jumlahnya mungkin ribuan, tersusun rapi dalam banyak etalase. Dari sini kami terus bergerak Nooch Village di 163 Sukhumvit Highway, Sattahip, untuk menyaksikan Thai Cultural Show & Elephants Show (pertunjukan seni budaya Thai dan pertunjukan gajah). Dari arena show tersebut, seyogianya kami akan mengunjungi perkebunan buah-buahan di Nong Nooch Botanical Garden & Resor, namun lantaran sudah terlalu sore kami hanya sempat ke Natural Honey Resort. Dalam perjalanan kembali ke New Seavie Resort Hotel di kawasan Nuklea, tempat kami menginap, kami sempat melalui jalan di daerah perbatasan dengan Kamboja. Makan malam di Dinner Resort yang tenang dan temaram menyudahi perjalanan kami di Thailand. Seiring karaoke tembang Boulevard mengantarkan kami kembali ke Tanah Air. (tamat)

Makna Transformatif Ibadah Puasa Idealnya, melalui puasa Ramadan, kita harus kembali melakukan revitalisasi pemahaman ibadah dan agama kita, sehingga bisa diimplementasikan dalam membangun moralitas diri dalam berbagai aspek kehidupan. Untuk itu, kita selayaknya memahami dan mengetahui seluk beluk dari ibadah puasa itu sendiri, karena pemahaman dan pengetahuan tentang ibadah itu akan memotivasi diri untuk melakukan ibadah itu secara kaffah. Pertama, manfaat Puasa bagi manusia, paling tidak: (a) memberikan efektifitas pengelolaan energi; (b) menghancurkan selsel yang tidak dibutuhkan; (c) membuang endapan racun dalam tubuh; (d) menyembuhkan penyakit; (e) meningkatkan kemampuan belajar; (f) kembali Fitrah (awet muda & cerdas) Kedua, waktu puasa dibatasi subuh sampai magrib. Karena akan membahayakan bila berpuasa lebih dari 16 jam. Menurut para ahli, produksi enzim oksidasi asam lemak dalam tubuh terbatas dan akan habis bila kita berpuasa 16 jam. Bila kita memaksakan diri terus berpuasa, maka kadar asam lemak bebas (free fatty acids) dalam darah akan tinggi yang dapat menyebabkan otak kita menjadi pusing, membengkak dan lama-lama bisa koma. Oleh karena itu, makan sahur mendekati imsak, dan segeralah berbuka waktu masuk magrib. Ketiga, kita diwajibkan puasa satu bulan. Para pakar sepakat lebih dari 90% sel dalam tubuh kita mengalami peremajaan dalam periode 28 hari: sel kulit dan kulit kepala, sel-sel hati, dan sel-sel yang membentuk kalsium pada tulang mati dan diganti setiap hari, sel reseptor informasi dari saraf, pembentukan sel melanin di kulit, dan sel-sel yang terkait dengan haid wanita. mempunyai siklus pergantian setiap satu bulan (sekitar 28 hari), sel darah merah diganti setiap 4 bulan (120 hari), sel otak mempunyai siklus pergantian bertahun-tahun. Bila sel-sel tubuh telah diproses sesuai fitrah, Insya Allah peremajaan berikutnya juga sesuai fitrah. Karena semua sel sudah berada pada kondisi yang

prima, maka pembentukan sel darah merah tentu akan diproses secara prima. Keempat, pentingnya tarawih untuk membangun persepsi atau paradigma positif. Shalat tarawih bersifat sunnah, artinya aktivitas tambahan yang memberi manfaat. Menjelang tidur, otak berada pada suatu kondisi yang memungkinkan terjadinya penyamaan persepsi dan pembentukan paradigma bagi diseluruh bagian otak. Persepsi dan paradigma sangat membantu kita bersikap dan bertindak dalam kehidupan sehari-hari. sehingga persepsi dan paradigma yang harus kita bangun tentu yang bernilai tinggi yaitu Keesaan Allah, kehidupan setelah mati, aktivitas kehidupan dunia yang bermanfaat (taqwa) dan senantiasa bersyukur. Memperbanyak salat dan dzikir, secara spiritual juga lebih mendekatkan dan mengakrabkan diri kepada pencipta kita, Allah SWT. Melepaskan seluruh beban dan mengharap pertolongan Nya pada setiap langkah kehidupan. Nabi Muhammad SAW pernah memberikan peringatan, bahwa banyak orang yang berpuasa hanya mendapatkan lapar dan dahaga. Paling tidak ada beberapa proposisi yang berkenaan dengan pernyataan Nabi tersebut. Pertama, manusia dituntut untuk menggali makna esensial dari puasa, sehingga hasilnya tidak hanya lapar dan dahaga. Dalam hal ini Imam Al-Ghazali membagi tingkat puasa menjadi tiga: puasa ‘am, yaitu puasa yang hanya sebatas tidak minum, tidak makan dan tidak berhubungan badan; puasa khas, yaitu selain menahan ketiga perbuatan tadi ditambah dengan menahan diri dari penglihatan, pendengaran, dan perkataan yang buruk; dan yang tertinggi adalah puasa khawasul khawas, yakni selain melakukan semua hal dalam puasa am dan khas tadi, juga harus mengelola emosi dan sikap mental dari segala hal yang destruktif, seperti korupsi, iri hati, konsumtif, anarkis, dan sikap-sikap patologis lainnya. Puasa merupakan alat uji bagi manusia untuk mengaktualisasikan kemanusiaannya. Manusia diberi intelektualitas dan kebe-

Amri Ikhsan

Guru MAN Muara Bulian Kabupaten Batanghari basan untuk memilih: apakah dia akan berbuat kemaslahatan atau tidak. Puasalah yang kemudian akan mengarahkan manusia untuk melakukan perbuatan yang konstruktif dalam membangun peradaban. Puasa juga yang akan menjauhkan manusia dari hal yang destruktif dan menghancurkan kemanusiaan. Kedua, hasil dari pencapaian puasa yang berkualitas akan mengantarkan manusia untuk meraih tingkatan takwa. Tingkatan takwa yang transformatif memungkinkan manusia untuk memperoleh bimbingan Tuhan dalam hidupnya. Tuhan akan selalu hadir dalam tingkah laku manusia. Ketika merasa diawasi Tuhan, maka manusia akan termotivasi berbuat baik untuk dirinya sendiri dan bagi sesama manusia. Ketiga, peraturan dan hukum dibuat untuk mengatur hubungan dengan orang lain. Masyarakat kita cenderung gemar melanggar peraturan, kurang disiplin, kurang komitmen pada janji, tidak tepat waktu, dan law enforcementnya juga rendah. Puasa yang transformatif akan mengajarkan bahwa kita perlu membangun penghormatan satu sama lain dengan menegakkan aturan dan etika, sehingga social order dan supremasi hukum dapat terban-

gun. Hukum harus ditegakkan sehingga rasa keadilan dalam masyarakat benar-benar dapat diwujudkan. Keempat, substansi puasa yang ingin mewujudkan keseimbangan antara nilai-nilai material dan spiritual hendaknya dapat diterjemahkan dalam pencarian model pendidikan yang tidak dikotomis. Sebaliknya, pendekatan yang materialistis akan menyebabkan keringnya karakter output pendidikan. Substansi puasa akan memberikan energi pada pencarian visi pendidikan yang religius sekaligus humanis. Ada tiga transformasi mengapa puasa diwajibkan atas kaum muslimin: (1) puasa bertujuan mendidik orang-orang kaya secara khusus agar kepekaan sosial mereka tumbuh dengan baik; (2) puasa difardhukan agar keyakinan orang muslim kepada akhirat bertambah kuat karena salah satu yang dirasakan di hari akhir adalah rasa lapar dan haus yang luar biasa; (3) puasa diwajibkan agar orang yang beriman tidak menganggap enteng godaan setan. Dalam penelitian ilmiah mengenai puasa : (1) Fasten Institute (Lembaga Puasa) di Jerman menggunakan puasa untuk menyembuhkan penyakit yang sudah tidak dapat diobati lagi dengan penemuan-penemuan ilmiah dibidang kedokteran. Metode ini juga dikenal dengan istilah ‘diet’ yang berarti menahan/ berpantang untuk makanan-makanan tertentu; (2) Dr. Abdul Aziz Ismail menjelaskan bahwa puasa adalah obat dari bermacam-macam penyakit diantaranya kencing manis (diabetes), darah tinggi, ginjal, dsb; (3) Dr. Alexis Carel menegaskan bahwa dengan berpuasa dapat membersihkan pernafasan; (4) Mac Fadon sukses mengobati pasiennya dengan anjuran berpuasa setelah gagal menggunakan obat-obat ilmiah. Menurut sebuah situs, ramadhan dinamakan sebagai syahrut Tarbiyah, dan menurut penelitian para ulama ibadah puasa mempunyai hikmah yang bernuansa mendidik yang bisa ditransformasikan dalam kehidupan kita, diantaranya: (1) Melatih jiwa

dan memelihara watak amanah, karena puasa itu adalah amanah Allah yang harus dipelihara dan dijaga; (2) Menempa jiwa supaya memiliki kekuatan dan daya tahan menanggung segala cobaan, memperkuat kemauan, meneguhkan pendirian, cita-cita dan harapan; (3) Menghilangkan dan mengendalikan sifat rakus dan tamak dalam makan dan minum, dengan demikian timbullah sifat keutamaan dan kemanusiaan; (4) Mengurangi hawa nafsu keduniaan dan kemewahan hidup sehingga mendekatkan diri kepada Allah SWT; (5) Membiasakan diri bersikap sabar dalam mengendalikan hawa nafsu, dan menyalurkan nafsu sesuai fitrahnya; Selanjutnya, (6) Meningkatkan perasaan untuk menyadari dan mengenali diri sendiri (introspeksi diri) bahwa manusia itu adalah makhluk yang lemah, dan berkeinginan kepada bermacam-macam kepentingan; (7) Membentengi diri dari segala perbuatan jahat dan kemaksiatan, karena puasa merupakan sistem pendidikan untuk membentuk tabiat muttaqien yaitu orangoramg yang menjaga hubungan dengan Allah SWT, dengan cara melindungi diri dari kejahatan; (8) Menggerakan hati orangorang kaya supaya menyantuni dan menanamkan belas kasih terhadap fakir miskin dan anak-anak yatim piatu. Bila semuanya dikerjakan secara ikhlas maka lahirlah sikap solidaritas sosial dikalangan umat; (9) Menghidupkan kekuatan fikiran dan kekuatan lainnya yang hanya dapat dicapai dengan mata hati; (10) Meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh. Sebab menurut hasil penelitian ilmu kesehatan 60% penyakit itu timbul dari perut. Apabila perut tidak dikendalikan, maka banyak penyakit akan tumbuh. Dengan demikian, derajat manusia yang bertaqwa baru dapat dicapai melalui puasa perut, puasa lisan dan puasa hati yang bekerja secara sinergis. Puasa yang dikehendaki Islam tidaklah memadai bila dilakukan hanya dengan menahan lapar dan dahaga semata. Wallahu a’lam bi ash shawab!***


18

rabu, 02 september 2009

Jambi Ekspres

TEBO - BUNGO - MERANGIN - KERINCI - SAROLANGUN

Jawa Pos National Network (JPNN)

Pengukuran Lahan Kantor Walikota Dimulai

WIRDIANTO/JE

SEGERA DIBANGUN: Kantor Walikota Sungaipenuh yang saat ini masih menumpang di eks gedung AKPER Bina Insani Kerinci. Tak lama lagi kantor Walikota akan segera dibangun.

SUNGAIPENUH - Pembangunan kantor Walikota Sungai Penuh sepertinya telah menemui titik terang. Pasalnya, kemarin (1/9) Dinas PU Kota bekerjasama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kerinci telah mulai melakukan pengukuran lahan

ini yang berlokasi di desa Aur Duri Kecamatan Sungaipenuh atau bersebelahan dengan asrama Polres Kerinci. Seperti pemberitaan sebelumnya pembangunan kantor Walikota Sungaipenuh direncanakan akan di bangun di Desa Sungai Jernih, namun lan-

taran dilokasi tersebut mendapat kendala sehingga dialihkan ke lokasi di Desa Aur Duri. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Sungai Penuh H. Jamaluddin ST kepada koran ini membenarkan hal itu. Ia mengatakan lokasi pembangunan

Kantor Walikota pada saat ini telah sampai pada tahap pengukuran lahan, dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum telah meminta bantuan dari BPN untuk melaksanakan pengukurannya. Pengukuran lahan kata Jamaludin dimaksudkan untuk mengetahui jumlah dan ukuran masing-masing pemilik tanah tersebut sehingga bisa dilakukan pembayaran. “Ya, setelah kita lakukan pengukuran lahan masyarakat yang terpakai baru bisa kita selesaikan ADM nya termasuk pembayaran lahan tersebut,”jelasnya. Khusus untuk pembangunan Kantor Walikota Sungaipenuh di Aur Duri sebut Kadis PU Kota Jamaludin, sejauh ini tidak ada persoalan dan pembebasan lahan berjalan lancar dan mulus termasuk satu orang yang dikabarkan masih keberatan juga sudah diklirkan. Itu kata Jamaludin, lantaran masyarakat dari tokoh adat dan kaum empat jenis Pondok Tinggi yang terjun lang-

sung membantu pemerintah Kota dalam melaksanakan pembebasan lahan dan masyarakat juga ikut mendukungnya. Ditambahkannya, untuk tahap awal dana yang yang dianggarkan untuk pembebasan lahan seluas 2 hektare sebesar Rp 800 juta telah tersedia dan siap untuk dibayarkan. Ia mengaku Pemkot Sungaipenuh cukup beruntung sekali lantaran pemerintah pusat telah mengucurkan dana untuk pembangunan kantor Kepala Daerah atau kantor Walikota sebesar Rp 3,72 Miliar kemudian dana sharing dari Pemkot Rp 400 juta sehingga total dana untuk pembangunan tahap awal sebesar Rp 4,12 Miliar. Seperti diketahui, saat ini kantor Walikota Sungaipenuh masih menumpang di eks gedung AKPER Bina Insani dan melihat kondisinya tidak layak sebagai kantor Walikota apalagi lokasinya sangat sempit termasuk lokasi parkir kendaraan roda empat juga tidak ada. (wdo)

Raskin 25 Desa Terancam Dihentikan Nunggak Lebih dari Tiga Bulan

lensa merangin Tes CPNS Masih Belum Jelas BANGKO - Hingga kemarin (1/9), belum diketahui secara pasti kapan pelaksanaan CPNS di Kabupaten Merangin akan dilaksanakan. Pasalnya, pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Merangin hingga kemarin belum menerima formasi CPNS untuk Kabupaten Merangin. ‘’Kita tidak tahu kapan tes CPNS akan dilaksanakan. Formasinya saja belum turun dari MenPAN (Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara),’’ungkap Kasi Mutasi dan Pengangkatan, Hasan Basri kemarin diruang kerjanya. Menurut Hasan, setelah formasi teknis turun dari Menpan bersamaan dengan itu jadwal pelaksanaan tes CPNS juga turun. ‘’Jadwal yang ditetapkan tanggal 3 September itu kan dari BKN Pusat. Bagaimana kita mau melaksanakan tes, sementara formasinya saja belum turun,’’kata Hasan. Hasan tidak dapat memastikan kapan formasi CPNS untuk Kabupaten Merangin turun. Menurut dia, dari informasi yang didapat, terlambatnya turun formasi CPNS tersebut dikarenakan masih ada Kabupaten/Kota yang belum menyerahkan formasi teknis ke Menpan. Ditempat terpisah, Sekda Kabupaten Merangin, Khafid Moein, juga mengatakan hal yang sama. Menurut dia, pelaksanaan tes CPNS di Kabupaten Merangin belum diketahui kapan akan dilaksanakan. Hal itu dikarenakan formasi CPNS hingga saat ini belum turun dari Menpan. ‘’Jadwal tanggal 3 September itu kan jadwal yang ditetapkan oleh BKN. Tetapi, bagaimanapun juga pelaksanaan CPNS itu dilakukan setelah formasinya keluar dari Menpan. Permasalahannya, formasi tersebut sampai saat ini belum juga turun dari Menpan,’’ucap Khafid. (mil)

Rumah Makan & Tempat Hiburan Akan Ditertibkan BANGKO– Selama bulan puasa semua rumah makan, apalagi tempat hiburan diminta untuk tidak membuka disiang hari. Hal ini sesuai dengan surat edaran Bupati Merangin kepada pemilik rumah makan dan tempat-tempat hiburan. Tujuannya, agar umat Islam yang sedang menjalankan ibadah puasa tidak terganggu dengan aktivitas rumah makan yang buka disiang hari dan tempat hiburan malam selama bulan puasa. Untuk memastikan rumah makan tidak membuka dagangannya disiang hari meskipun ditutupi layar oleh pemiliknya begitu juga tempat hiburan malam, pihak Sat Pol Pamong Praja akan terus memantau dan jika ternyata dibuka akan segera dilakukan penertiban. Kasat Pol Pamong Praja, Ahmad, mengatakan, meski sudah ada himbauan rumah makan untuk tidak membuka disiang hari, pihaknya tetap mengawasi rumah-rumah makan itu untuk memastikan himbauan Pemkab Merangin itu dipatuhi oleh pemilik rumah makan. Sementara untuk tempat-tempat hiburan malam, menurut Ahmad juga pihaknya terus memantau dan jika ada kegiatan baik disiang hari maupun dimalam hari pihaknya tidak akan segan-segan untuk mengambil tindakan. Untuk itu Kasat Pol Pamong Praja meminta kepada pemilik warung untuk tidak melakukan aktifitas berjualan disiang hari selama bulan puasa, karena akan mengganggu ketenangan bagi orang yang sedang berpuasa, sedang untuk tempat hiburan malam dimanapun kata Kasat Pol Pamong Praja, tidak ada alasan apapun kepada pemilik warung remangremang itu, selain menutup tempat hiburan baik siang maupun malam hari, karena kegiatan hiburan malam telah dilarang untuk dibuka oleh Pemerintah Kabupaten Merangin. (mil)

BANGKO - Sekitar 25 Desa dari 24 Kecamatan yang ada di Kabupaten Merangin, terancam dihentikan penyaluran beras untuk keluarga miskin (Raskin). Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Bulog sub regional IV Sarko, Mansyur. Penghentikan penyaluran raskin ini, dikarenakan 25 Desa di Kabupaten Merangin ini melakukan tunggakan pembayaran beras raskin sudah lebih dari tiga bulan. ‘’ Ada beberapa desa yang akan kita hentikan penyaluran raskinnya. Itu karena mereka menunggak lebih dari tiga bulan,’’ungkap Mansyur. 25 Desa yang terancam dihentikan penyaluran raskin tersebut diantaranya, Desa Dusun Tuo, Pasar Masurai, Karang Birahi, Lantak Seribu, Tanjung Benuang, Kungkai, Lubuk Gaung, Titian Teras, Aur Berduri, Palipan,

Seringat, Birun, Tigo Alur Pangkalan Jambu dan Desa lainnya. Mansyur mengatakan, jika 25 Desa tersebut sudah keterlaluan dalam melakukan tunggakan, dan dihentikan penyalurannya masih tetap tidak membayar tunggakan, ada kemungkinan pihak Bulog Sarko akan melaporkan hal ini kepihak yang berwajib. Tunggakan ini masuk dalam kategori penggelapan dan penipuan. ‘’Bisa saja kita laporkan kepihak yang berwajib. Tetapi itu belum kita lakukan. Kita masih menghormati Bupati Merangin dan kita harap pihak Pemkab bisa meminta pihak Desa untuk segera melakukan pelunasan terhadap raskin,’’ujarnya. Lebih lanjut dikatakan Mansyur, sebenarnya masyarakat penerima Raskin telah membayar uang raskin tersebut. Hanya saja, penanggung jawab dari Raskin ditiap desa menggunakan uang raskin tersebut. ‘’Sebenarnya masyarakat sudah bayar. Hanya saja, yang

bertanggungjawab terhadap raskin ini menggunakan uang raskin untuk keperluan lain. Karena itu, kita hentikan penyaluran raskin sampai mereka melunasinya,’’jelasnya. Diantara 24 Kecamatan, kata Mansyur, Kecamatan Jangkat dan Sungai Tenang yang dianggap baik. Pasalnya, dua Kecamatan ini tidak melakukan tunggakan raskin sama sekali sampai dengan 31 Agustus 2009. ‘’Kecamatan Jangkat dan Sungai Tenang itu dikoordinir satu orang. Karena itu pembayarannya lancar. Sementara Kecamatan lain, yang mengkoordinir beras raskin itu banyak,’’kata Mansyur. Lebih lanjut dikatakan Mansyur, total seluruh tunggakan raskin di Kabupaten Merangin dari 24 Kecamatan penerima Raskin mencapai Rp 473 juta. Jumlah tunggakan ini kata dia, lebih kecil bila dibandingkan dengan Kabupaten Sarolangun yang mencapai Rp 1,3 miliar.

ASEP/JE

RASKIN: Beras untuk keluarga miskin (Raskin) yang tersimpan digudang bulog Merangin.

Disinggung mengenai harga jual raskin ditingkat penerima Raskin, Mansyur mengatakan harga jualnya di masyarakat tidak boleh lebih dari Rp 1.600 perkilo. ‘’Kalaupun lebih, harus

terlebih dahulu musyawarah desa. Masyarakat harus setuju bila harganya dinaikkan. Kalau tidak ada persetujuan masyarakat, itu sudah menyalahi aturan,’’tandas Mansyur. (mil)

Armidis: Tak Ada Lagi Pungutan di Sekolah Baru dilantik, Anggota DPRD SUNGAIPENUH – Kepala Dinas Pendidikan Nasional Kabupaten Kerinci Armidis S.Pd kembali mengingatkan seluruh Kepala Sekolah (Kepsek) yang ada di Kerinci untuk tidak lagi melakukan pungutan kepada pelajar dalam bentuk dan dalih apapun juga terlebih kepada pelajar atau murid Sekolah Dasar. Apalagi katanya, Pemkab Kerinci telah memberlakukan sekolah �������� gratis dengan maksud setiap sekolah yang ada di Kerinci dilarang memungut biaya dalam bentuk apapun kepada siswa, terlebih setiap sekolah sudah mendapatkan dana BOS dari pemerintah pusat. ”Jadi tidak perlu lagi memungut biaya dari siswa karena sekolah kita sudah gratis, jika ada yang melakukan pungutan biaya maka saya tidak segan-segan untuk mengambil tindakan tegas,” kata Armidis, pada saat menggelar pertemuan dengan Kepsek yang ada di Kerinci bersama Bupati Kerinci H Murasman belum lama ini. Malah Kadis Diknas juga meminta bantuan dari wali murid untuk melaporkan baik kepada Dinas maupun kepada pihak terkait jika seandainya dilapangan masih ditemukan, oknum Kepsek dan guru yang melakukan pemungutan kepada muridnya. ”Ya, silakan laporkan kepada saya atau ke pihak yang berwajib, jika ada oknum guru dan kepala sekolah yang masih melakukan pemungutan iuran dari muridnya,” terang Armidis. Malahan sebut Kadis Diknas,

Tebo Langsung Gajian

WIRDIANTO/JAMBI EKSPRES

SIDAK: Bupati Kerinci H Murasman dan Kadis Pendidikan, Armidis sidak ke sejumlah sekolah belum lama ini.

pihaknya juga telah memajangkan spanduk dipintu masuk setiap sekolah yang ada di Kerinci baik SD maupun SMP yakni spanduk yang bertuliskan sekolah gratis. Pemasangan spanduk sekolah gratis disetiap sekolah ini katanya juga bertujuan untuk memotivasi masyarakat disekitarnya untuk mau menyekolahkan anaknya, sekaligus untuk mengingatkan oknum Kepsek dan guru untuk tidak melakukan pungutan lagi. Disisi lain Bupati H Murasman mengatakan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kerinci maka pemerintah melalui Pemerintah Pusat telah berusaha sekuat tenaga untuk memberikan sarana dan prasaraana dalam dunia pendidikan. Salah satu sarana dan prasarana

yang diberikan oleh Pemerintah Pusat itu kata Bupati adalah pemberian Dana BOS kepada sekolah yang ada di Kabupaten Kerinci. ’’Dana Bos tersebut hendaknya dapat direalisasikan sesuai dengan petunjuk teknis yang diberikan, jangan sampai disalah gunakan,” ucapnya. Apalagi katanya, khusus untuk para guru, pemerintah juga telah memberikan tunjangan sertifikasi, dengan tunjangan sertifikasi tersebut maka guru diharapkan mampu meningkatkan kualitas dalam memberikan pengajaran kepada siswanya di sekolah. ”Pemerintah Kabupaten Kerinci juga telah mengupayakan sekolah gratis yang berlaku untuk setiap sekolah,”terang Bupati Murasman.(wdo)

MUARATEBO - Belum berkeringat sudah dibayar. Itulah anggota DPRD Tebo yang kemarin (31/8) resmi baru dilantik dan diambil sumpah. Hari ini (Kamis 2/9), 30 orang anggota DPRD Tebo yang baru baru itu langsung menerima gaji pertama mereka. Walaupun belum ada satupun tugas yang mereka lakukan. Pembayaran gaji sesuai dengan PP nomor 21/2007 tentang kedudukan protokol dan keuangan pimpinan dan anggota DPRD, dimana sistem penggajian anggota DPRD diberikan setiap awal bulan. ”Gaji anggota DPRD memang diberikan setiap awal bulan,” ujar Rizal Efendi, Sekwan Tebo kepada koran ini, kemarin.

Karena dilantik akhir bulan, otomatis besok sebagai hari pertama mereka mulai masuk kantor dan bekerja, pulang mereka langsung membawa uang. “Hari kamis anggota dewan mulai ngantor dan sekaligus akan menerima gaji pertamanya,” tutur Rizal lagi. Sedangkan hari Kamis dikatakan Rizal para anggota dewan terhormat sudah mulai masuk kantor dan memulai bekerja, dan langsung melaksanakan rapat pembentukan fraksi-raksi. Setelah fraksi terbentuk maka DPRD akan kembali melakukan rapat membahas tentang pembentukan perangkat DPRD lainnya tukasnya kemarin. (ril)

Bupati Safari Ramadan MUARATEBO - Dalam rangka meningkatkan pembinaan agama terhadap masyarakat, Bupati Tebo Drs HA Madjid Mu’az MM turun secara langsung melakukan safari Ramadan ke desa-desa yang ada dalam Kabupaten Tebo. Selama bulan puasa ini Bupati bersama unsur muspida Kabupaten Tebo sudah hampir satu pekan melakukan safari ramadan dengan mengunjungi Masjid-Masjid sekaligus bersilaturahmi kepada masyarakat. Kemarin malam Bupati mengunjungi salah satu masjid yang ada di Kecamatan Rimbo Ulu bersama beberapa orang pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Jambi. Bupati mengatakan Safari Ramadan adalah salah satu agenda

keagamaan Pemkab Tebo yang setiap tahun di lakukan. Hal itu sebagai ajang mempererat silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat dan meningkatkan pembinaan agama dalam masyarakat itu sendiri. “Karena di dalamnya diisi dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat seperti ceramah agama, dan lain-lain yang kesemua petugasnya diisi oleh peserta safari,”ungkapnya. Kegiatan safari ramadan ini pemkab telah membentuk enam tim yang dibagi ke berbagai daerah dan wilayah yang ada di dalam Kabupaten Tebo. Masing-masing grup memiliki satu koordinator, diantaranya Bupati sendiri, Wakil Bupati, Sekda dan para asisten. (ril)


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

BATANGHARI - MUAROJAMBI - TANJAB BARAT - TANJAB TIMUR

Ratusan Rumah Tak Layak Huni Direhab

muarabulian

Penerimaan CPNS Belum Jelas MUARABULIAN - Meskipun pelaksanaan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) bakal dilakukan September ini, namun hingga kini belum ada kejelasan kapan pelaksanaan ujian yang dinanti para pencari kerja itu. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Batanghari, Usman SH, dikonfirmasi mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menerima kepastian kapan penerimaan CPNSD ini digelar. ‘’Dari pihak Menpan belum adanya kepastian karena BKN hingga kini belum menggelar rapat koordinasi BKD se-Indonesia,”terang Usman. Ia menambahkan, untuk Kabupaten Batanghari formasi CPNS yang bakal diterima tahun 2009 ini sebanyak 256 orang. Namun untuk formasi tahun ini tenaga guru masih berada diperingkat teratas yakni sebanyak 134 orang, kesehatan 81 orang, dan teknis 41 orang. “Kalau untuk Kabupaten Batanghari ini tenaga guru masih tetap banyak diterima,”jelasnya. Ketika ditanya untuk penerimaan formasi tamatan SLTA bagaimana? Dijelaskannya untuk formasi tamatan SLTA tahun ini Pemkab Batanghari tidak menerimanya. (fri)

19

Minta SKPD Sosialisasi Program Pemerintah

Rehab

MUARASABAK - Suksesnya pelaksanaan program rehab rumah tak layak huni bagi keluarga miskin saat Harganas lalu oleh Pemkab Tanjab Timur, mendapat perhatian khusus dari Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI) DR H Bachtiar Chamsyah. Saat Harganas di Tanjab Timur tahun 2008 lalu, Mensos RI telah memberikan bantuan sebesar Rp 2 Miliar (M) kepada Pemkab Tanjab Timur untuk merehab 200 rumah warga yang tak layak huni yang ada di bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung ini. Rehab rumah bantuan Mensos ini juga didampingi dengan program rehab rumah Pemkab Tanjab Timur sendiri. Suksesnya pelaksanaan program rehab rumah tak layak huni ini membuahkan hasil pemberian bantuan kembali sebesar Rp 2 M untuk 200 rumah oleh Mensos Bachtiar. Pada saat acara kunjungannya ke salah satu rumah warga yang sudah direhab di Desa Catur Rahayu Kecamatan Dendang Kabupaten Tanjab Timur baru-baru ini, Mensos berjanji akan memberikan lagi bantuan sebesar Rp 2 M untuk rehab 200 rumah. ”Akan diberikan lagi bantuan sebesar Rp 2 M untuk rehab 200 rumah. Saya minta kepada Pemkab Tanjab Timur agar segera mengajukan proposalnya,”kata Mensos. Sementara itu, Bupati Tanjab Timur Abdullah Hich melalui Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disosnakertran) Kabupaten Tanjab Timur Leonaldi mengatakan, ratusan rumah tak layak huni yang belum tersentuh pada program rehab rumah tahun lalu akan direhab pada tahun 2009 ini. Menurutnya, proposal bantuan rehab rumah ini sudah disampaikan ke Departemen Sosial RI pada Rabu (12/8) lalu, ”Saya yang langsung mengantarnya,”kata Leonaldi kemarin (31/8). (bim)

rabu, 02 september 2009

RADEN JUFRI/JAMBI EKSPRES

TERANCAM RUSAK : Jalan Ness yang sedang dalam perbaikan selalu dilewati truk besar.

Pemancangan Tiang Jembatan Tersendat MUARASABAK - Mega proyek pembangunan jembatan Muarasabak masih tersendat. Meski sudah lebih dua Minggu alat pancang jembatan tiba di lokasi pembangunan jembatan, kegiatan pemancangan belum juga dapat dilakukan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum M.Isroni, mengaku tersendatnya aktivitas pemancangan tiang jembatan ini lantaran harus dilakukan terlebih dahulu pengaturan alat pancang dilokasi jembatan. Selain itu, saat ini tanah dilokasi pemancangan masih lembut dan belum mampu menahan aktivitas pemancangan tiang. ‘’Sekarang sedang kita lakukan pemadatan

dengan menggunakan tanah pilihan untuk kedudukan alat pancang. Apalagi disana tanah rawa-rawa, jadi harus dipadatin dulu baru alat bisa bekerja,’’kata Isroni. Direncanakan, pemancangan akan bisa dimulai Minggu depan setelah pemadatan kedudukan alat pancang itu selesai dilakukan. Selain itu, persiapan alat pancang jembatan penghubung, juga telah dipersiapkan areal dan pemantapan tiang pancang pilar utama. ‘’Tiang pancang jembatan utama sudah masuk, jadi kita lakukan secara bertahap,’’katanya. Diakui Isroni, proses pembangunan jembatan Muarasabak ini

tidak bisa dilakukan secara terburu-buru. Harus dilakukan secara berurutan, apalagi tidak sedikit persoalan yang dihadapi dilapangan seperti kondisi tanah gambut yang menyulitkan aktivitas alat pancang hingga jalan masuk untuk mobilisasi alat pancang. ‘’Jadi tidak mudah, harus mengacu pada urutan pekerjaannya,’’jelasnya. Isroni menambahkan, dalam waktu dekat tiang pancang materi besi juga akan sampai ke Muarasabak. Tiang pancang ini yang akan masuk ke dalam dasar sungai. ‘’Yang sudah datang baru tiang pancang beton, nanti akan menyusul yang besi,’’tandasnya. (bim)

PNS Muarojambi tak Terima THR SENGETI - Hari raya Idul Fitri mendatang, PNS di lingkup Kabupaten Muarojambi tak akan menerima tunjangan hari raya (THR) dari Pemkab. Hal ini ditegaskan langsung Bupati Muarojambi, H Burhanuddin Mahir, ketika melakukan sidak dilingkup Setda Muarojambi dua hari lalu. ‘’Tahun ini kita tidak

menganggarkan THR untuk PNS di Muarojambi. Jadi, Lebaran nanti PNS tidak terima THR,’’ tutur Bupati. Namun, Bupati tidak melarang kalau ada kepala SKPD yang memberikan THR pada bawahannya. ‘’Dari pemkab memang tidak ada THR, tapi terserah pimpinan setiap SKPD mau memberikan

THR pada bawahnya atau tidak. Saya tidak melarang itu,’’ kata Bupati. Tak hanya THR, Pemkab Muarojambi pun juga tidak menganggarkan uang daging untuk PNS. ‘’Uang daging juga tidak ada. Kalau PNS mau mengumpulkan uang bersama-sama terus dibelikan daging ya, terserah mereka,’’timpal Bupati. (imm)

MUARASABAK - Pemerin- yang dilakukan oleh pemerintah tah Kabupaten Tanjungjabung daerah saat ini. “Jadi safari kita Timur (Tanjabtim) melakukan terdiri dari dinas atau SKPD yang safari Ramadan ke setiap desa. diutuskan ke desa-desa. Mereka Dalam pelaksanaan safari Ra- mempunyai kewajiban menyammadan ini, seluruh Satuan Kerja paikan misi dan visi pemerintah Perangkat Daerah (SKPD) di kepada masyarakat, ”jelasnya. lingkungan setda Tanjabtim diSelain tujuan safari Ramadhan turunkan guna mensosialisasikan untuk mensosialisasikan program program pemerintah pemerintah, SKPD dalam lima tahun juga dibebankan ini. Seperti yang dimenghimbau maungkapkan oleh Busyarakat agar mepati Tanjab Timur waspadai tamuH Abdullah Hich tamu asing yang kepada sejumlah tidak dikenal masuk wartawan, setiap ke desa-desanya. desa akan disosia“Hal ini dilakukan lisasikan program untuk mengantipemerintah oleh sipasi masuknya masing-masing jaringan-jaringan SKPD. teroris yang santer “Kita sudah memsaat ini,”tegasnya. bagi-bagikan tugas Abdullah Hich Jika dilihat dari kepada SKPD. Jadi letak geografisnya, setiap SKPD berkewajiban me- Kabupaten Tanjabtim merupakan nyampaikan program pemerintah daerah yang bisa dimasuki dari kepada masyarakat dalam safari berbagai pintu gerbang. Baik Ramadan tahun ini,”kata Hich. melalui pintu gerbang laut mauMenurut Hich, setiap dinas atau pun darat. Pintu gerbang laut SKPD mempunyai kewajiban dapat dimasuki dari laut China dalam menjelaskan tentang pro- selatan, sedangkan dari darat gram pemerintah. Dengan tujuan dapat dimasuki melalui pintu agar masyarakat mengerti apa gerbang dari Kota Jambi.(bim)

2010, Guru di Muarojambi Terima ULP SENGETI - Keinginan para guru di Kabupaten Muarojambi agar mendapat Uang Lauk Pauk (ULP) seperti PNS lain akhir dalam waktu dekat bisa tercapai. Bupati Muarojambi, H Burhanuddin Mahir, berjanji tahun 2010 akan menganggarkan ULP untuk tenaga pendidik di Muarojambi, namun realisasinya akan melihat anggaran yang ada di Pemkab. Hal ini terkait permintaan para guru yang meminta agar tidak di bedakan dengan PNS lain, yang sudah menerima ULP tersebut. "Tahun depan saya bekerjasama dengan Dinas Pendidikan akan menganggarkan ULP bagi guru,'ujar Bupati, saat tatap muka dengan guruguru di Kecamatan Sungai

Bahar, hari Minggu (29/08) lalu. Seperti yang diketahui, hingga saat ini, Pemerintah Kabupaten Muarojambi belum menganggarkan ULP untuk guru di Muarojambi. Hal ini berbeda dengan PNS lain yang sudah menerima ULP sebesar Rp 10.000 perhari. Burhanudd i n m e n g a t a k a n untuk besarannya, ULP untuk guru ini akan dikaji terlebih dahulu. "Kita lihat dulu anggaran kita,"sebutnya. Bupati menyebutkan sebagai Kabupaten yang sedang membangun, Pemkab juga melihat kebutuhan sebagai prioritas. "Sebenarnya guru juga menerima ULP, tapi dalam bentuk lain. Jadi saya minta bersabar,"harap Bupati.(imm)


20

RABU, 02 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

ACARA TELEVISI HARI INI

07.00 08.00 08.30 09.00 10.00 10.30 11.00 11.30 12.00 12.30 13.30 17.00 17.30 18.30 19.00 21.00 23.30

Siaran Pendidikan Sapaan Rohani Suku-Suku Pesona Budaya Nusantara Warta Pemilu Daerah Membangun Obrolan Hukum Dialog Publik Warta Siang Dialog Monitor Olahraga Sinetron Budi Pekerti Jendela Dunia Warta Malam Dunia Dalam Berita Pelangi Desa

07:30 12:30 13:30 14:03 16:0 17:30 19:00 20:30 21:30 22:33 23:30

Inbox Luping Kasak Kusuk Playlist Kepompong Asem Manis Cinta Melati untuk Marvel Cinta Fitri Telanjur Cinta Barometer Sigi 30 Menit

07:30 09:00 11:00 13:00 15:00 15:30 16:00 17:30 18:00 20:30

Siapa Lebih Berani Dahsyat Silet Hits Cek & Ricek OB SHIFT 2 Mata-Mata Baim Anak Sholeh Manohara Dewi

07.00 07.30 08.00 09.30 10.00 10.30 11.00 12.00 13.00 13.30 15.00 15.30 16.00 16.30 17.00 19.00 21.00 23.00

Indonesia this Morning Metro Xin We Healthy Life Market Review Green Life Style The Interview Archipelago Metro Siang Sports Club Today Dialog?s Bisnis Hari Ini Public Corner Secret Operation Metro 10 Discover Indonesia Suara Anda Top Nine News Metro Realitas

07.00 08.30 09.30 12.30 14.30 15.30 17.30 18.00 19.00 20.00 22.00 23.00

Kiss Vaganza Impian Sang Putri Panji Semirang Happy Songs Kiss Sore Starlit Kasih dan Amara Tangisan Isabella Jiran Inayah Mega Bollywood Jalan Terakhir

07:00 08:00 08:30 10:00 11:00 14:00 14:30 15:00 16:00 16:30 17:00 18:00

Avatar Dora The Explorer The Backyardigans MTV Gaya MTV Ampuh Transformer Kabayan Liplap Spectacular Spiderman Impianku Berita Global Spongebob Squarepants Naruto Shipuden

07:30 09:00 09:30 10:30 11:00 12:30 16:00 16:30 17:00 17:30 20:00 21.00

Derings Sketsa D' Show Jelang Siang Insert Missing Lyrics Insert Sore Orang Ke 3 The Series Reportase Sore Tangan Di Atas Realigi Film

07:30 11:30 12:30 13:00 15:00 16:00 17:00 18:00 21:00 22:00 00:00

Layar Pagi Sidik Gong Show Layar Kemilau 1001 Cerita Kartun Sore : Casper Ninja Warrior Ben 7 Riang Jenaka Curhat Dengan Anjasamara Yukita Tawa

08.30 09.00 11.00 12.00 13.30 15.30 16.00 16.30 19.30 20.30 22.00 22.30 23.00

Album Kabar 9 Opini Kabar Siang Expose Kabar Pasar Telusur Riwajatmoe Doeloe Debat Menyikap Tabir Black Inovation Awards Hot Import Night Nama & Peristiwa

07:30 09:00 10:30 12:00 12:30 13:00 14:00 15:00 17:30 18:00 18:30 21:00 22:00

I Gosip Pagi Dorce 60 Minutes I Gosip Siang Bocah Petualang Laptop Si Unyil Cita-Citaku Home Stay Tamu Tak Terduga Plester On The Spot OKB Bukan Empat Mata

07:00 09:00 10:00 11:30 12:00 14:30 16:00 17:00 17:30 19:00 20:00 21:30 00:00

Pororo Espresso Cagur Naik Bajaj Topik Siang Klik! Wacky Races Buka Kartu Salah Alamat Mantap Segerrr.... 4M Tawa Sutra Bisaa Ajaa Topik Malam

Temani Masyarakat Mudik Lebaran

PETERPAN

Oktober, Ganti Nama SETELAH nama Peterpan telah jatuh tempo akhir pemakaiannya, akhirnya Ariel dan kawan-kawan pun harus rela mengganti nama band mereka. Mengenai hal itu, Uki menuturkan jika konsep musik mereka tidak akan jauh berubah karena personel mereka tetap sama. Satu-satunya yang berubah hanyalah nama kelompok mereka saja. "Konsep tetap seperti Peterpan yang dulu, nggak jauh beda.

Pokoknya kita tetap mempertahankan karakter kita. Dari karakter vokalnya Ariel sama, musiknya tetap sama. Yang beda cuma namanya. Kita juga belajar untuk lebih hati-hati, nggak pengen kayak dulu," tutur Uki saat ditemui di acara perilisan kalung dan liontin untuk suvenir fans Peterpan di Score Cafe, Citos, Jaksel, kemarin. Memang cukup berat jika nama sebesar dan setenar Peterpan harus ditanggalkan dan

mencari nama baru. Namun, Ariel, Uki, Lukman, dan Reza memang harus segera mengubah nama mereka. Dan rencananya, Oktober mendatang, nama Peterpan tak akan lagi ada berbarengan dengan dirilisnya album baru mereka. "Paling berat adalah membuat orang percaya kalau kita nggak ada apa-apa di balik pergantian nama ini," ujar Uki. "Rencananya ganti nama bakal diresmikan saat launch-

ARDINA RASTI

ing album Oktober. Sesuai dengan kesepakatan, tanggal 8 Agustus kemarin udah selesai," terang Ariel. "Yang pasti kita udah banyak patungan nama. Pengennya kita nggak pakai nama hero-hero-an lagi. Pokoknya pengen lepas dari Peterpan. Kita udah siapin dari bulan lalu. Label juga terus mengingatkan kita. Fans juga kita libatin. Luna juga ngasih ide," pungkasnya. (kpl/ant/npy)

Pernikahan Bukan Prioritas Utama

CINTA LAURA - AFGAN

'Let It Flow Aja'

SEMENJAK disatukan dalam urusan pekerjaan, hubungan Afgan Syah Reza dan Cinta Laura memang makin dekat. Bahkan dua bintang remaja ini tak sungkan lagi memuji satu sama lain. Afgan sendiri sudah mengaku jika sosok Cinta adalah cewek idamannya, sementara Cinta memandang Afgan sebagai pasangan ngobrol yang nyaman. "Dia baik banget, perhatian. Saya berharap kita nggak lost contact dan bisa menjaga hubungan baik. Dia peduli banget sebagai teman. Nggak boleh makan sembarangan, apalagi junk food," ungkap Afgan kala ditanyai pendapatnya tentang aktris blasteran Jerman tersebut. "Ya dia kan orangnya nggak suka olahraga," sahut Cinta beralasan. "Beberapa waktu terakhir ketemu dia, dia masih gendut. Sekarang sudah oke. Pokoknya I have to be same or better, it is not competition. Soalnya Afgan itu suaranya bagus banget," sambungnya. (kpl/ant/boo)

LAZIMNYA orang pacaran ingin berakhir dengan pernikahan, namun bagi Ardina Rasti menikah dengan Lucky Wija bukan tujuan utama dari hubungannya. Sampai saat ini keduanya masih menjalani hubungan dengan baik. Walau sempat renggang karena kesibukan, Rasti dan Lucky masih mengupayakan kelancaran komunikasi. Ditanya soal hubungan dengan Lucky, yang kabarnya renggang, Rasti mengaku semua itu terjadi lantaran kesibukan masing-masing. "Kalau renggang iya, karena

kita jarang ketemu. Nggak heran kalau banyak yang nanya renggang, tapi kita baik-baik aja, jadi nyantai aja. Tahun ini memang lebih jarang ketemu dibanding tahun-tahun sebelumnya," terang Rasti yang ditemui di Studio ANTV Cawang. Di antara kesibukan mereka ini, saat kangen Rasti selalu lebih dulu mengirim SMS. Dengan teknologi, mereka mengusahakan agar komunikasi lancar. "Aku biasanya (SMS lebih dulu), karena dia cowok lebih cuek dan pasti cewek duluan yang kasih kabar. (kpl/gum/erl)

DITUNJUK sebagai bintang iklan layanan masyarakat bertema mudik, Radja mengaku memiliki satu kepentingan di dalamnya. Pasalnya, alat transportasi kereta api yang digunakan sebagai lokasi syuting iklan ini adalah salah satu pengangkut masal, sementara Radja adalah sebuah band yang berhubungan dengan masyarakat luas. "Ini bagus, artinya bahwa transportasi kereta api ini adalah salah satu yang bisa mengangkut penumpang secara masal. Sementara kita adalah band yang hubungannya dengan massa yang cukup luas," kata Ian saat ditemui di Stasiun Kereta Api Senen, kemarin. Lalu, apa sebenarnya kepentingan bagi Radja sehingga mau menerima tawaran iklan layanan masyarakat ini? "Sebenarnya kepentingan tersendiri dari

Radja adalah iklan mudiknya. Paling tidak kita memberikan satu pesan bahwa kita bisa mengimbau massa agar masyarakat tetap berhati-hati pada saat di jalan pada saat mudik nanti. Ini menemani mereka, kepentingannya itu," terang Ian. Alasan memilih alat transportasi kereta api sendiri dilatarbelakangi oleh banyaknya masyarakat yang tidak mengerti tata cara mudik yang aman dengan menggunakan kereta api. "Masyarakat itu kadang nggak ngerti bahwa ini kereta orang. Jadi, kita sering lihat kadang mereka membawa barang sebanyak mungkin yang nggak perlu.

Karena 15 tahun lalu aku juga sekereta dengan orang-orang seperti itu, ada yang bawa ayam lah, bawa TV. Harusnya sih di tempat itu bisa diisi apa kan," lanjut Ian bersemangat. Lima belas tahun yang lalu memang Ian berangkat dari Surabaya ke ibu kota dengan menggunakan kereta api. Saat itu, Ian masih bermodal nekat dan hanya membawa uang Rp11 ribu saja. Apa Ian tidak membawa apa-apa lagi selain uang tersebut? "Gue bawa diri. Belum punya modal!" pungkasnya. (kpl/gum/npy)


Jambi Ekspres

rabu, 02 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

KLIK :

JADWAL KURSUS KUE

http://jambiekspres.co.id

sabtu, 29 AGSTS 09 / Jam:11.00-Sls paket kue nampan mini 7 macam SENIN, 31 AGSTS 09 / Jam:11.00-Sls LAPIS GULUNG KE 2 selasa, 01 sept 09 / Jam:11.00-Sls kue basah dlm tapir perdana 7 mcm rabu, 02 sept 09 / Jam:11.00-Sls paket kue lapis dlm nampan

Jl. H. Perdana Kusuma No. 29 (samping Widyaloka) Jambi

Telp. 0741-31842

21


22

rabu, 02 september 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Ayah Michael Jackson Mengaku Gila

Joe Jackson

NEW YORK – Joe Jackson, ayah dari penyanyi pop kondang Michael Jackson, mengaku tidak pernah mendengar soal obat penghilang rasa sakit bernama propofol, hingga pemeriksa kematian menyebut penyebab kematian anaknya adalah obat tersebut. Seperti dikutip Associated Press, dalam sebuah wawancara dengan televisi NBC di acara Today's Show, Joe bahkan mengaku gila karenanya. "Saya tidak marah. Saya gila," ujar Joe Jackson dalam wawancara yang ditayangkan Senin (31/8) waktu setempat. "Saya tidak tahu apa yang telah terjadi. Itulah kegilaan saya," sambungnya.

Seperti diberitakan, petugas pemeriksa kematian raja musik pop itu mengumumkan bahwa kematian Jacko pada 25 Juni lalu lantaran propofol dan obat lainnya. Campuran propofol dengan obat penghilang rasa cemas juga menjadi faktor penyebab kematian Jacko. Pelantun lagu sendu One Day in Your Life itu menggunakan propofol untuk membantunya tidur. Namun ahli medis menyatakan bahwa propofol sangat berbahaya. Joe Jackson mengatakan, pernyataan petugas pemeriksa soal penyebab kematian Jacko itu menunjukkan adanya praktik kotor di sekitar putranya. (AP/ara/JPNN)

INDUSTRIAL : Pekerja sektor industri di India yang memicu pertumbuhan ekonomi negara tersebut.

AFP PHOTO/ Sajjad HUSSAIN

Hamas Tolak 'Kurikulum Holocaust' JALUR GAZA - Pertentangan antara Hamas dengan Israel ternyata tak sebatas di medan perang. Sampai soal kurikulum sekolah pun, keduanya juga berebut pengaruh. Rencananya tragedi Holocaust akan dimasukkan sebagai mata pelajaran di sekolah-sekolah di Gaza. Namun rencana itu justru mengundang reaksi keras Hamas. Pemimpin spiritual Hamas, Younis al-Astal Senin (31/8) waktu setempat menyatakan bahwa mengajari anak-anak Palestina tentang pembunuhan enam juta kaum Yahudi oleh Nazi merupakan kejahatan. Karena itu Hamas menolak usulan PBB untuk memasukkan Holocaust sebagai bagian mata pelajaran di sekolah-sekolah di Gaza

Younis al-Astal melontarkan penolakannya setelah mengadakan dengar pendapat dengan perwakilan PBB dan Works Agency, satu badan utama PBB yang membantu pengungsi Palestina. Work Agency merencanakan pengenalan pelajaran tentang Holocaust di Gaza. "Menambah Holocaust ke dalam kurikulum akan menambah penyebarluasan kebohongan," tulis al-Astal dalam pernyataan resminya. "Saya tidak membesar-besarkan ketika mengatakan Holocaust adalah kejahatan perang tentang bagaimana melayani koloni Zionist dan bersepakat dengan kemunafikan dan kebohongan," tulisnya. Juru bicara Hamas, Sami Abu Zuhri melontarkan pernyataan serupa. "Kami pikir lebih pent-

ing mengajarkan ke anak-anak Palestina tentang kejahatan pendudukan oleh Israel," tandasnya. Terang saja, pernyataan Hamas itu membuat Israel berang. Pejabat senior Israel mengatakan, pernyataan pemimpin Hamas itu selayaknya membuat negara-negara barat berpikir ulang untuk mengakhiri boikot terhadap Hamas di tempat yang telah dikuasai secara paksa sejak 2007. Juru bicara pemerintah Israel, Mark Regev mengatakan, negara-negara lain mestinya merenungkan lagi rencana menarik boikot atas Hamas.

"Mereka mesti secara serius menyadari tentang pernyataan Hamas yang tidak senonoh," tandasnya. Banyak warga Palestina memang enggan mengakui penderitaan kaum Yahudi. Sikap warga Palestina terhadap Holocaust masih berkisar pada penyangkalan secara langsung. Meski demikian Hamas telah membuat tawaran ke barat untuk mengakhiri blokade atas Gaza. Namun pernyataan pejabat senior Hamas itu jelas bakal merongrong upaya untuk merepresentasikan Hamas sebagai kelompok yang bisa diajak bekerjasama.(AP/ara/JPNN)


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

ZN Nilai Selesai, Dewan Belum Terkait Pembangunan BH II JAMBI – Sejak digulirkannnya pembangunan Batang Hari (BH) II 2003 lalu hingga saat ini selalu menuai kontroversi. Tidak dikalangan pejabat atau masyarakat, jembatan ini selalu jadi sorotan. Kali ini terjadi perbedaan pendapat lagi, yakni antara eksekutif dan legislatif. Kemarin, Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin menerima sejumlah wartawan diruang kerjanya. Dalam pertemuan yang berdurasi sekitar 20 menit tersebut, Gubernur dua periode ini mengatakan bahwa jembatan yang telah menelan dana Rp 116 miliar itu rampung sudah. "Apalagi yang mau diributkan, jembatannya sudah selesai," ujar Gubernur Zulkifli Nurdin, menanggapi pertanyaan wartawan yang menanyakan statemen anggota dewan mengatakan bahwa BH II belum selesai. "Sudah tersambung dengan baik. Artinya jembatan itu sudah selesai sesuai kontrak. Tidak ada

masalah lagi," tambahnya. Untuk diketahui, kemarin anggota dewan Provinsi Jambi dari komisi III meninjau jembatan BH II. Dari hasil tinjauan tersebut, komisi menyimpulkan bahwa BH II belum selesai. Bahkan, DPRD Provinsi Jambi tidak mengetahui batas akhir penyelesaian BH II itu. Hal ini disebabkan dewan tidak pernah melihat kontrak kerjanya . Hal ini diungkapkan oleh Wahab Hasab, ketua Komisi III DPRD Provinsi Jambi, saat meninjau BH II kemarin. Dikatakannya, jembatan BH II ini belum siap. Hanya masih mengarah kesiapan. "Belum siap, hanya mengarahkan kesiap,” jelasnya. Lanjutnya lagi, baru ini pihak terkait ada keseriusannya untuk segera menyelesaikan. “Kita hanya berharap kualitas jembatan ini baik,” sebutnya. “Kita sama sekali tidak pernah melihat kontrak kerjanya ini. Jadi kita tidak mengetahui batas akhirnya. Tapi kami sudah merasa sedikit lega karena sudah ada keseriusan untuk menyelesaikan, persoalan didenda nantinya, Ya, itu akan

dilakukan Dinas terkait ” tutur ketua Komisi III itu. Lebih jauh Wahab menjelaskan, rekanan jangan sampai karena mengejar target waktu atau deadline, kualitas jembatannya tidak menjadi perhatian utama alias asal siap saja. “Kualitas tetap dijaga sehingga kita tidak ragu dalam menggunakannya,” ungkapnya Hal ini ditambahkan Yos Adrino, anggota Komisi III, ia mengatakan dalam hal ini dewan hanya sebatas mengawasi pekerjaan, apakah anggaran yang ditetapkan benar-benar di kerjakan. Persoalan kontrak kerja, besi apa yang digunakan atau cara kerja seperti apa, semuanya urusan konsultan yang nantinya akan di audit BPK. “Kalau kita hanya sebatas pengawasan dikerjakan atau tidak,” bebernya. Sementara itu, Ardinus Konsultan Pembangunan Batanghari II, mengatakan pengecoran lantai sudah selesai, untuk yang lain akan selesai dalam waktu satu minggu kedepan. “Kemungkinan satu minggu kedepan akan siap pengecoran semuanya, yang belum selesai sekitar 0,2 persen," tukasnya. (pay)

Radja------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

’’Asyik, apalagi kalau kita tidak terpilih sebagai finalis bisa mendaftar ulang. Kami berharap kegiatan ini dijadikan agenda tahunan oleh Jambi Ekspres,’’ pungkasnya seusai mengikuti lomba mancing pada sesi 2 lalu. Sementara itu, Santi pemilik Toko Pancing Sinar Nelayan mengaku, pelaksanaan event Radja Mancing ini memberikan nuansa tersendiri bagi pemancing.’’Saya rasa kegiatan ini cukup unik, soalnya para peserta bisa didampingi orangorang terdekat. Ya seperti keluarga, anak, istri ataupun kerabat dekat. Cukup memberikan hiburan tersendiri,’’ ucapnya. Dia mengatakan, sejak dibuka pendaftaran, toko Sinar Nelayan sebagai salah satu mitra tempat pendaftaran peserta, banyak dikunjungi oleh maniak mancing, baik secara individu maupun group pemancing.’’Semua

pelanggan kita undang untuk ikut lomba Radja Mancing. Kita masih menerima pendaftaran hingga tanggal 4 September 2009 sesuai petunjuk panitia,’’ tuturnya ramah. Sedangkan, Adit, manager promosi Taman Hiburan Kampoeng Radja didampingi Erpen EO Jambi Ekspres menjelaskan, kegiatan sesi 3 yang digelar Sabtu (5/9) sedikit berbeda dengan sesi 1 dan 2, khususnya soal waktu pelaksanaan. Jika sebelumnya lomba digelar pada pagi hingga siang, maka pada sesi 3 ini, pelaksanaan lomba dilaksanakan pada siang hari hingga sore. ‘’Peserta memberi masukan agar lomba mancing dilaksanakan siang sampai sore. Atas masukan itu, kita memutuskan pelaksanaan dimulai pada pukul 13.30 Wib hingga pukul 17.00 Wib. Mudah-mudahan, jadwal ini memberikan kepuasan kepada para peserta,’’ katanya.

Adit juga menghimbau, agar peserta bisa mendaftarkan diri, begitu pula dinas, instansi dan perbankan yang diudang panitia, untuk sesegera mungkin mendaftarkan diri.’’Kita masih menerima peserta untuk dapat mendaftarkan diri ke Jambi Ekspres. Atau, jika tidak sempat, bisa mendaftar dilokasi saat perlombaan hendak dimulai. Namun, ������������������ jika quota sudah penuh, peserta akan dialihkan pada sesi berikutnya. Pokoknya, akan kita tampung sampai hari terakhir,’’ ujar ayah 2 anak ini. Untuk diketahui, pada kegiatan Radja Mancing Wisata ini, panitia menyediakan hadiah dengan total 21 juta. Yaitu hadiah berupa 1 unit sepeda motor, uang tunai, handphone, magic com, kompor gas dan lainnya. Acara ini didukung oleh Entrostop, bodrex, Esia dan Kampoeng Radja. (***)

Antisipasi------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

10 posko ini didirikan dipintu masuk dan keluar kota Jambi. Baik yang menuju pulau Jawa maupun Aceh, Medan dan lainlain. Disamping itu, juga akan di tempatkan pada tempat-tempat peribadatan dan swalayanswalayan. ''Posko ini didirikan dalam rangka pengamanan arus mudik saja,'' ungkap Kepala Biro Humas dan Protokoler Setda Provinsi Jambi, Taufiq kemarin.

Pada posko ini sebutnya, akan dilakukan penjagaan oleh aparat gabungan, baik dari TNI dan Kepolisian, maupun dari pihak Dishub, Pramuka dan Rapi (Radio Antar Penduduk Indonesia). Selain itu, lanjutnya, juga diadakan penjagaan oleh pihak Tagana dari Disosnakertrans. ''Khusus untuk Rapi membantu dalam bidang komunikasi. Sedangkan dari Tagana akan membantu mereka-mereka yang terlantar

rabu, 02 september 2009

HALAMAN SAMBUNGAN

dalam melakukan arus mudik lebaran,'' terangnya. Lebih lanjut dikatakannya, posko ini berdiri sejak H-7 Lebaran hingga H+8 lebaran. Sedangkan terkait pengamanan di tingkat provinsi Jambi, lanjutnya, kemungkinan akan digelar rapat dalam waktu dekat. Rapat ini nantinya akan langsung dipimpin oleh Gubernur Jambi. ''Tadi baru rapat di Poltabes, untuk tingkat kota Jambi,'' sebutnya. (arm)

Orientasi-------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Kegiatan PKK dengan judul TRANSFORMERS (Temu, Ramah, Sosialisasi, Formulasi, Orientasi Mahasiswa Edukatif dan Religius) diikuti sekitar 2.000 peserta. Adapun tema kegiatan PKK, yaitu membentuk karakteristik calon pemimpin masa depan. “Orientasi mahasiswa kali ini bukan ospek, tapi PKK. Karena Ospek lebih indentik dengan perpeloncoan dan kekerasan. Sedangkan PKK itu lebih bersifat pengenalan terhadap kampus, jadi tidak ada perpeloncoan ataupun kekerasan dalam kegiatan ini. PKK ini bersifat edukatif dan religius,” ujarnya. Menurutnya, kegiatan ini masih bersifat praorientasi sedangkan puncaknya hari Kamis, (3/09) besok. Untuk kegiatan praorientasi ini masih memfokuskan pada pengenalan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) yang ada di Unja.

UKM-UKM yang ada di Unja sekitar 23, namun yang tampil dalam kegiatan praorientasi kali ini 12 UKM. Diantaranya UKM Mapala, Tarung Derajat, Silat, dan Bela Diri. “Pengenalan UKM ini adalah supaya mahasiswa baru tertarik menjadi anggota dari UKMUKM yang ada,’” tandasnya. Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa kegiatan PKK ini bertujuan agar mahasiswa tercetak sebagai pemimpin, tidak hanya datang ke kampus, kuliah, tetapi juga mau mengikuti organisasi-organisasi yang ada di kampus. Untuk mengantisipasi adanya mahasiswa yang sakit atau pingsan pada saat mengikuti kegiatan PKK, panitia menyiapkan tenaga kesehatan sebanyak 13 orang, yakni KSR PMI 10 orang, dokter 1 orang, dan dari poliklinik Unja 2 orang. “Saya berharap kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sukses,” tuturnya sambil menutup perbincangan. (mg1/mg2)

Masih------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Terkait dengan instruksi dinas perhubungan Kota Jambi untuk semua PO angkutan lebaran untuk membuka loket di teminal. Beberapa petugas Loket yang berhasil ditemui Koran ini di terminal kemarin, mengakui bahwa itu biasanya hanya bertahan hanya beberapa hari saja. ‘’Paling hanya beberapa hari saja, bahkan bisa saja hanya satu hari,’’ujar pria yang tidak mau namanya dicantumkan. Namun, hingga kini, pantauan koran ini dilapangan belum tampak aktivitas persiapan pihak PO mempersiapkan loket di dalam terminal. Tidak hanya dia, Yanto, petugas Loket PO Sumber Waras

juga mengatakan hal yang sama. ‘’Paling cuma pas hari H-nya saja. Setelah itu mereka kembali membuka loket di luar terminal,” ujar Yanto, karyawan PO Sumber Waras. Di samping itu, aktivitas lain yang tampak di terminal adalah renovasi gerbang masuk terminal dan pengecatan trotoar. “Coba jauh-jauh hari direnovasi gerbang itu. Jadi, menjelang lebaran tidak sibuk sehingga arus mudik tidak terganggu,” ujar Yanto menambahkan. Menurut beberapa orang yang ditemui koran ini di terminal, dari tahun-tahun kondisi ini tidak pernah berubah. ‘’Kapan ya, kondisi ini akan berubah, kalau begini terus kacau juga,’’ pungkasnya. ***

23

Kualitas---------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Kepala PDAM Tirta Mayang melalui Humasnya, Hery, yang dihubungi kemarin mengatakan pihaknya belum bisa memastikan penyebab berubahnya kualitas air tersebut. Menurutnya, kemarin memang ada gangguan dari pukul 10.00 hingga pukul 19.00 WIB. Ditanya air tersebut juga menimbulkan rasa gatal pada pelanggan, Hery mengaku tidak

tahu sama sekali penyebabnya hingga saat ini. ‘’Kalau hal itu nanti dulu kita akan cek dulu ke lokasi tersebut untuk mengetahui penyebabnya,’’ jelasnya. Kalau hanya keruh katanya, bisa saja disebabkan oleh adanya pipa air yang bocor, kalau memutih belum bisa pastikan penyebabnya. ‘’Belum bisa kita pastikan penyebabnya sebelum kita ke lapangan,’’ tandasnya (ika)

Inflasi------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Ada juga sektor yang mengalami deflasi, yaitu sektor sandang dan kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 0,17 persen. Secara keseluruhan, inflasi pada bulan Agustus mencapai 0,35 persen. Posisi ini jauh dibawah provinsi lain, diantaranya, Banda Aceh yang mencapai 1,45 persen. Demikian juga Pematang Siantar mencapai 1,38 persen. Kepala BPS Provinsi Jambi, Dyan Pramono Efendi, menyebutkan, dari analisis BPS ada beberapa sub kelompok yang mengalami inflasi. Diantaranya, sub kelompok ikan segar

sebesar 5,23 persen, kemudian, ikan diawetkan sebesar 3,82 persen, kemudian telur, susu dan hasil-hasilnya sebesar 1,17 persen. Demikian juga sayuran sebesar 1,53 persen. Ditambah dengan buah-buahan sebesar 3,85 persen dan sub kelompok bumbu-bumbuan sebesar 6,44 persen. ''Untuk sub kelompok lemat dan minyak sebesar 0,83 persen,'' terangnya. Dikatakannya, laju inflasi kota Jambi untuk tahun kalender 2009 ini sebesar 0,94 persen. Sedangkan laju inflasi year to year untuk Agustus 2009 terhadap Agustus 2008 sebesar 0,97 persen. (cr1)

Disbudpar------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Jika sudah diperoleh buktibukti tersebut katanya, pihaknya akan segera mempatenkan lagu tersebut. ''Kalau cuma diklaim oleh Malaysia, itu tak masalah. Sekarang bisa nggak dia mempatenkan lagu tersebut. Karena sekarang, opini yang berkembang lagu tersebut milik Jambi, hanya saja kita belum punya bukti otentiknya. Kalau cuma klaim, lagu Michael Jackson bisa juga kita klaim dari Jambi,'' tukasnya. Sementara itu, salah seorang

seniman Jambi, Tamzis Wijaya mengaku tidak mengetahui secara pasti, apakah lagu Injitinjit semut ini dari Jambi atau tidak. Karena seingat dirinya, lagu tersebut berasal dari Kalimatan Barat atau Riau. ''Saya ini dari kecil sudah tahu dengan lagu tersebut. Penciptannya non name, asalnya itu dari daerah melayu, yaitu dua wilayah tersebut. Kalau ada yang mengatakan dari Jambi, itu perlu kita telusuri. Mungkin buktibukti mereka lebih lengkap,'' terangnya. (arm)


24

Jambi Ekspres Jawa Pos National Network (JPNN)

rabu, 02 september 2009

Pasar Beduk Ramai Diserbu Warga

Kinerja Staf Ahli Mandul MUARA BUNGO- Posisi dengan bidangnya masingstaf ahli di lingkungan Pemkab masing. Harusnya tiap saat ada Bungo mulai mendapat lampu masukan bagi Pemkab, baik kuning. Bupati Zulfikar Ach- bidang pembangunan maupun mad mengingatkan program lainnya,” kinerja SKPD besebut Zulfikar. serta staf ahlinya Sementara itu, harus terus dtitingmenanggapi rumor katkan. Soalnya, bahwa staf ahli sejauh ini belum merupakan jabatan terlihat adanya buangan, Bupati peningkatan diZulfikar dengan maksud. tegas menyatakan ‘’Laporan kerja staf ahli adalah jastaf ahli yang saya batan terhormat. terima hanya se- H Zulfikar Achmad B u k a n j a b a t a n lama 100 hari kerja, buangan, karena namun setelah itu hingga saat ini tak ada jabatan lain. Sebab, staf tidak berlanjut lagi,” ujar Zul- ahli merupakan satu-satunya fikar Achmad, beberapa waktu pejabat yang dapat memberi lalu. Zulfikar sangat mengharap- masukan terhadap program kan ada laporan selama rentang pemerintah. ‘‘Agar efektif, waktu jabatan yang dijalankan jabatan staf ahli kemungkinan para staf ahli. Selan itu, diharap- akan kita perkecil lingkupnya kan juga adanya koordinasi dengan mengurangi jumlah staf berupa masukan terhadap jalan- ahli menjadi tiga saja yakni staf nya roda pemerintahan agar ahli bidang pemerintahan, bidapat terus maju. dang politik, dan bidang kema“Tugas staf ahli kan sesuai syarakatan,” tandasnya.(akz)

Harga Karet Mencapai Rp 8.900/Kg Petani Diimbau Masuk PLK MUAR ABUNGO- Para petani karet di Bungo saat ini patut senang dan berbangga hati, menyusul naiknya harga karet dari semula hanya Rp 6.300 - Rp 7800/Kg menjadi Rp 15.300/Kg dengan Kadar Karet Kering (K3) 100 persen. Harga tertinggi karet saat ini Rp 8.900/Kg, sedangkan terendah Rp 6.500 - Rp 6.800/Kg. Yang masuk ke Pasar Lelang Karet (PLK) hanya karet yang memiliki K3 tinggi. Jika di

bawah standar, maka tak dapat masuk ke pasar lelang, karena kualitasnya rendah. Kadis Koperasi UKM dan Perindag, Ibrahim Achmad, didampingi Kabid Perdagangan, Tajri, mengatakan banyak keuntungan bagi petani yang menjual karetnya di pasar lelang daripada ke toke atau pembeli karet lainnya di luar PLK. PLK bisa dijadikan patokan harga, karena harga di sini sangat transparan dengan penghitungan K3 yang jelas. Tidak ada potongan dan timbangannya akurat atau terjamin. Sebab, timbangan selalu diawasi Dinas Perindag. (kta)

Stok Sembako Cukup A. KHUMAIDI. Z/JAMBI EKSPRES

RAMAI: Beginilah suasana pasar beduk Kota Muara Bungo. Tiap sore menjelang berbuka, pasar ini selalu ramai dikunjungi warga.

Penerimaan CPNS Bungo Diundur Rincian Formasi Belum Turun dari Menpan MUARA BUNGO- Tes penerimaan CPNS di Bungo yang diperkirakan akan dilaksanakan 3 September, kemungkinan besar akan diundur. Pasalnya, hingga kemarin (01/09) rincian formasi yang diajukan ke Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara (Meneg PAN), Taufiq Effendi, hingga kini belum juga turun pengesahannya ke kabupaten. Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Bungo, Drs H Harmain, saat ditemui mengatakan pertemuan pihaknya dengan BKN Jakarta yang juga dihadiri Sekda dan beberapa Kepala BKD bertempat di Kantor Regional BKN Palembang 19 Agustus 2009 lalu, memang

Drs H Harmain

membahas rencana penerimaan CPNS 2009. Namun, hasil pertemuan itu sepertinya belum memastikan tanggal tes CPNS dilakukan, sebab itu harus disesuaikan dengan rincian formasi yang diturunkan oleh Menpan. “Kesepakatan saat itu, 3 September dijadwalkan seleksi penerimaan CPNS. Namun, itu sepertinya tak dapat terlaksana,

sebab surat rincian formasi dari Menpan belum juga turun hingga saat ini,’’ papar Harmain. Dengan belum turunnya SK rincian formasi dari Menpan, menurut Harmain, sejauh ini belum dapat dipastikan jadwal penerimaan CPNS akan diselenggarakan. ”Yang jelas kalau dua pekan ke depan, sepertinya belum dapat dipastikan diselenggarakan. Namun, kita harapkan untuk Bungo dapat diselenggarakan tetap September ini,” bebernya. Menurut Harmain, informasi terakhir yang diterimanya dari Menpan, rincian formasi itu saat ini masih dalam proses. “Sejauh ini Kita selalu koordinasi dengan Menpan. Informasi terakhir yang saya terima, formasi sedang menuju pak menteri. Mudah-mudahan dapat turun secepatnya, sehingga kita dapat menyesuaikan waktu seleksi CPNS,’’ ungkapnya.(akz)

Muara Bungo- Sejak dibuka, pasar beduk yang berlokasi di lapangan Semagor, Kec Pasar Muara Bungo, selalu ramai dikunjungi warga menjelang berbuka puasa. Soalnya, pasar beduk ini adalah satu-satunya pasar beduk yang diresmikan Pemkab Bungo. Pantauan Koran ini, sejak hari pertama diresmikan Wakil Bupati, puluhan warga Bungo terlihat selalu memadati kawasan pasar beduk yang berlokasi di tengah Kota Muara Bungo ini. Tak hanya mau membeli makanan untuk berbuka puasa, namun banyak juga yang hanya sekadar melihat-lihat alias ‘cuci mata’. Pedagang di pasar beduk menyajikan aneka menu masakan makanan dan minuman, mulai makanan ringan hingga jenis sambal dan gulai seperti kolak, gado-gado, bakwan, risol, ikan bakar, dan ayam bakar. Pasar beduk sengaja diadakan Pemkab agar warga tidak jauh-jauh gampang mendapatkan makanan untuk berbuka puasa atau untuk sahur. “Pasar beduk diadakan sebagai wadah bagi para pedagang yang ingin mejajakan dagangannya. Juga bagi warga agar mudah membeli aneka makanan,” ujar

Wabup. Wabup mengharapkan seluruh pedagang di pasar beduk dapat menjaga kebersihan dan higienisitas makanan dan minuman yang dijajakan serta lokasi tempat berjualan. Sementara itu, sebelumnya Wabup didampingi Kadis Koperasi UKM dan Perindag, Asisten, Kakan Sat Pol PP, juga memantau persediaan Sembako di Pasar Muara Bungo. Ini untuk mengetahui kondisi ketersediaan sembako selama Ramadan dan menjelang lebaran. Dari pantauan ke beberapa tempat yaitu Tenge, Jaya Baru, PD Setia, seluruh stok Sembako dinyatakan cukup. “Stok sembako untuk Lebaran dan usai Lebaran cukup. Harga saat ini masih stabil, tak ada peningkatan,” ujar Wabup. Selain itu, pemantauan ini dilakukan untuk mengetahui peredaran sembako kedaluarsa beredar di gudang atau distributor. Sebab dampak dari makanan kedarluarsa membahayakan kesehatan manusia. Bukan hanya itu, makanan atau minuman kaleng seperti produk susu, roti, dan sarden, juga bisa berbahaya jika kalengnya rusak atau penyok. Karena makanan dan minumannya akan terkontaminasi oleh zat pengawet pada kaleng. Oleh karena itu, Wabup akan selalu mengawasinya agar tidak beredar di tengah masyarakat (akz)

Ria Mayangsari, Anggota Termuda Dewan

Banyak Belajar pada Senior, Pegang Teguh Amanah Rakyat Pelantikan 30 anggota DPRD Bungo 2009-2014 pada 30 Agustus lalu menjadi sejarah baru bagi kebangkitan generasi muda. Soalnya, ratarata mereka yang diantik itu masih berusia muda, yang diharapkan memiliki energi besar membawa perubahan. Ahmad Khumaidi Zubir, Bungo Kendati prosesi pelantikan beberapa hari lalu sempat diwarnai insiden kericuhan, namun itu tak berefek apa-apa bagi posisi masing-masing anggota dewan. Itu sudah berlalu dan kini

dua hari sudah anggota dewan masuk kantor dan menduduki kursi empuk sebagai wakil rakyat. 30 anggota dewan Bungo periode 2009-2014 memang didominasi muka-muka baru serta usia yang relatif muda. Mereka diharap dapat bekerja lebih baik dan memberi kontribusi lebih banyak bagi pembangunan Bungo. Menariknya, dari 30 itu ada 2 perempuan. Salah satunya yang berusia paling muda yaitu Ria Mayangsari SH. Perempuan kelahiran 29 Maret 1986 ini adalah politisi muda dari Partai Demokrat nomor urut satu, Dapil Bungo II. Putri dari pasangan Drs H Fahrori Umar MHum dan Hj Rohimah ini mengakui pen-

galamannya di dunia politik belum banyak. Namun, mengingat respons masyarakat cukup besar mengalir padanya, membuat dia tertarik untuk memasuki kancah perpolitikan. “Hasilnya, syukur alhamdulillah saya berhsil mengumpulkan dukungan suara yang cukup signifikan dan duduk di kursi dewan yang terhormat ini,” ujar alumni Fak Hukum Unja ini. Tak ditampiknya, darah politik mengalir kuat dalam dirinya, karena orangtuanya Fahrori Umar atau dikenal dengan panggilan Bang Fuk dulu pernah mencalonkan diri sebagai Bupati Bungo. Sementara itu, ibunya Rohimah juga

Ria Mayangsari

Mitra bisnis

Menkominfo Resmikan USO di Sumatera Barat

PADANG-Telkomsel secara resmi mengoperasikan program USO (Universal Service Obligation) di Sumatera Barat, di mana 824 desa dari total 1.695 perdesaan di Sumbar telah terlayani akses telekomunikasi dan informatika. Dilakukan langsung oleh Menkominfo Muhammad Nuh, yang ditandai dengan melakukan komunikasi teleconference dari desa USO Kota Tangah ke 3 titik desa USO lainnya, yakni Desa Padang Panjang, Desa Balai Belok Kota Kaciak, dan Desa Sintuk Pariaman. Di samping itu juga dilakukan demo layanan Desa Pinter atau Desa Punya InTERnet. Pada kesempatan tersebut, Nuh mengatakan, “Semoga peresmian layanan ini pada bulan Ramadan yang baik ini dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat Sumatera Barat, khususnya bagi masyarakat yang terlayani layanan USO.” Telkomsel resmi mendapat amanah dari pemerintah untuk program USO (paket 1,2,3,6,7) setelah menjadi pemenang lelang USO baik dari aspek teknis dan biaya, di mana telah diumumkan oleh panitia dari kementrian Kominfo melalui surat No. 60 dan 69/PL-USO/PAKET/BTIP-BLU/ KOMINFO/1/2009. Wilayah paket USO Telkomsel meliputi 24.051 perdesaan di wilayah Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, dan Kalimantan. VP Telkomsel Area Sumatera Mirza Budiwan mengatakan, “Program USO di 1.695 perdesaan di Sumatera Barat ini merupakan bagian dari 24.051 perdesaan USO yang diamanahkan pemerintah kepada Telkomsel. Melalui program USO ini Telkomsel mempertegas komitmennya dalam upaya melayani dan memajukan seluruh wilayah Indonesia yang selama ini kesulitan mendapatkan layanan telekomunikasi.” Sepanjang bulan Februari-April 2009, Telkomsel telah melaku-

istimewa/jambi ekspres

PENYERAHAN : Menkominfo, Muhammad Nuh menyerahkan telepon umum perdesaaan bersubsidi kepada masyarakat usai meresmikan USO.

kan proses tender untuk semua komponen program USO, seperti: repeater, device FWT (Fixed Wireless Telephony), satelit VSAT-IP (Internet Protocol), power supply, BSS (Base Station Subsystem), sarana KBU (Kamar Bicara Umum), Sign Board, serta survey delivery instalation and maintenance. Tender ini melibatkan 86 mitra vendor lokal dan 5 vendor global khusus untuk tender BSS. Seiring dengan selesainya proses tender dan paralel dengan proses produksi seluruh material dan infrastruktur, mulai Mei 2009 telah dilakukan instalasi di mana hingga saat ini telah terpasang sekitar 8.200 titik desa dan diharapkan hingga akhir tahun 2009 seluruh 24.051 desa USO sudah terlayani akses telekomunikasi dan informatika. “Walaupun sebenarnya di setiap desa USO hanya diwajibkan ada 1 Satuan Sambungan Telepon (SST), tapi untuk optimalisasi layanan Telkomsel menambahkan menjadi 2 SST berupa 2 FWT di setiap desa. Di samping itu, kami juga menambahkan manfaat program USO ini dengan menghadirkan Desa Pinter dan Pusat Layanan Telekomunikasi dan Informasi

Perdesaan berupa Portal Lumbung Desa,” tambah Mirza. Desa Pinter dimaksudkan untuk menghilangkan kesenjangan informasi dan pendidikan, karena dengan adanya komputer yang dilengkapi akses internet, masyarakat dapat mengakses informasi apapun termasuk dunia pendidikan dan pengetahuan lainnya. Untuk saat ini di setiap provinsi, Telkomsel akan menghadirkan 3 Desa Pinter. Sedangkan Layanan Pusyantip Portal Lumbung Desa ini dimaksudkan untuk memajukan perekonomian daerah, di mana seluruh nomor FWT di 24.051 desa USO dapat berbagi informasi via SMS (misal: kebutuhan pupuk, bibit, hasil panen, hasil laut, dan lain-lain) yang akan diteruskan ke Portal Lumbung Desa dan website internet, sehingga semua pihak bisa tahu kendala dan potensi suatu daerah. Geografis Indonesia memberikan tantangan tersendiri dalam percepatan penggelaran jaringan, mengingat Indonesia sebagai negara kepulauan sepanjang 1/8 bentangan dunia dengan luas 1,9 juta km persegi yang memiliki 18.000 pulau. Untuk itu Telkomsel menciptakan metode inovatif yang

diberinama MEDIAna (Media Evaluation Deployment Integrated Analysis). Dengan adanya aplikasi MEDIAna ini, jajaran Telkomsel dan mitra vendor akan lebih efektif dan efisien dalam menyelesaikan program USO. Aplikasi MEDIAna adalah pusat informasi data kondisi daerah sebagai dasar kebutuhan Solusi Teknologi (ST) di daerah tersebut, sekaligus memiliki kemampuan Asset Management (menghitung secara otomatis nilai aset). Dalam aplikasi MEDIAna Telkomsel membagi ST dalam 3 kategori ketersediaan sinyal (ST1 berarti sinyal kuat, ST2 sinyal lemah, ST3 tidak ada sinyal) dan 2 kategori ketersediaan listrik (A berarti ada listrik, B berarti tidak ada listrik). Sebagai contoh ada tim survei ke suatu desa USO, sesampai di sana yang bersangkutan menginfokan via SMS bahwa kondisi desa adalah ST3 B (berarti tidak ada sinyal dan listrik). Info tersebut akan diterima oleh aplikasi MEDIAna dan tim logistik segera mengirimkan paket Solusi Teknologi (ST) yang sesuai dengan kebutuhan desa tersebut, yakni PICO BTS, antene VSAT-IP, Solar Cell sebagai power supply, FWT, dan perangkat lainnya. BTS Pico via VSAT-IP berbasis teknologi selular merupakan inovasi teknologi Telkomsel berkonsep “Remote Solution System” pertama di dunia, sebagai solusi komunikasi bagi daerah-daerah terpencil di negara kepulauan seperti Indonesia. Bahkan mengingat banyak wilayah Indonesia yang punya permasalahan listrik, Telkomsel juga telah mengimplementasikan inovasi sumber listrik alternatif ramah lingkungan dengan tenaga matahari (solar cell), tenaga air (micro hydro), dan tenaga angin (win turbin).(wix/*)

memiliki pengamalan politik. Partai Demokrat gemilang mengantar Ria Mayangsari duduk di kursi dewan Bungo 2009-2014. Tentu ibunya Rohimah mensuport penuh Ria Mayangsari dalam mengemban tugas ke depan di gedung dewan. Bekal ilmu politik akan diwariskan ibunya. “Saya hanya bisa mengucapkan terimakasih atas dukungan masyarakat kepada saya, khususnya Partai Demokrat yang telah mengantarkan saya ke dewan ini,” ungkap Mayang. Ditambahkan Mayang, dengan mendapatkan tanggung jawab baru setelah mengucap sumpah janji anggota dewan,

maka dia harus mengemban amanah besar masyarakat Bungo. “Amanah ini akan saya jalankan dengan sebaikbaiknya. Tentu saya akan perjuangkan semua kepentingan rakyat,” imbuh istri Iptu Rinaldo Aser, Kapolsek Sungaibahar, Muarojambi, ini. Mayang juga berharap, dia mampu mengemban tugasnya dengan baik sebagai wakil rakyat. Aebagai seorang politisi muda, Mayang mengaku harus banyak belajar dari para senior. Satu yang pasti, dia tidak akan memanfaatkan posisinya untuk hal-hal yang tak jelas dan tak bertanggungjawab. Visi-misinya tak lain ingin membangun Bungo ke arah yang lebih baik.(*)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.