Jambi Ekspres | Rabu, 09 September 2009

Page 1

Eceran Rp 3.500

RABU, 09 SEPTEMBER TAHUN 2009

HIKMAH RAMADAN Keajaiban Laylatul Qadr Oleh: Bahrul Ulum

ALKISAH, Buya Hamka pernah menerima penuturan dari seorang ulama pembaharu Islam Indonesia terkenal asal Minangkabau bernama Syeikh Muhammad Djamil Djambek pada tahun 1940. Menurut penuturan ulama tersbut kepadanya, sebelum menjadi seorang alim bahkan menjadi syeikh besar, ia dulunya dikenal sebagai preman. Berbagai kemaksiatan telah dilakukannya. Suatu malam di bulam Ramadan, Syeikh Djambek ini iseng ingin mencari kesenangan dengan mengganggu perempuan. Tanpa diduganya, ia melihat segerombolan orang sedang mengejar pencuri. Karena takut dituduh maling, Syeikh Djambek segera berlari dan bersembunyi di dalam kolam dekat sebuah masjid. Hanya mukanya yang nyembul di permukaan air sekadar buat bernafas. Ia tetap bersembunyi sampai gerombolan yang mengejar maling tersebut menjauhinya. 4 Baca Keajaiban ... hal 11

SPORTIVO Inggris Siap Menuju Afsel

Abdullah Hich

Nino Guritno

Safrial

Hasan Basri Agus

Prediksi Pasangan Cagub-Cawagub

Dari informasi yang berkembang, para kandidat cagub yang mayoritas berlatarbelakang kepala daerah ini sudah memiliki kecenderungan-kecenderungan pasangan, kendatipun masih jauh dari kata pasti. Bupati Madjid Muaz misalnya, belakangan disebut-sebut berpotensi besar maju bersama Bupati Safrial. Kedua figur tersebut dikabarkan sudah mulai menjajaki kemungkinan maju berpasangan, walaupun belum disepakati siapa calon orang pertama dan kedua. Keduanya

juga sudah mendaftarkan diri dalam penjaringan Cagub PDIP. Sementara itu, Bupati Tanjabtim Abdullah Hich yang belakangan gencar melakukan pergerakan politik, disebut-sebut akan berpasangan dengan Nino Guritno. Keduanya, bersama Madjid Muaz merupakan kandidat yang sudah secara resmi mendaftar mengikuti seleksi penjaringan Cagub PAN.

Untuk diketahui, PAN merupakan partai yang bisa mengusung satu pasangan calon sendiri tanpa harus berkoalisi dengan partai lain. Sementara itu, Bu2010 pati Hasan Basri Agus (HBA), belakangan dikabarkan bakal menggandeng figur dari internal Demokrat. Diliriknya figur dari internal Demokrat, disebut-sebut, tidak terlepas kaitannya dengan keinginan HBA

PILGUB

Gempa Ancam Sumatera

4 Baca Inggris ... hal 2

JELANG LAGA: David Beckham saat latihan jelang duel Kroasia.

GLYN KIRK/AFP PHOTO

DOK JE

Kader Partai Demokrat

Madjid-Safrial, Hich-Nino

JAMBI - Selain mulai berkonsentrasi mengejar perahu politik, para kandidat cagub belakangan juga disebut-sebut mulai serius memikirkan pendampingnya diajang Pilgub Jambi 2010. Para kandidat agaknya menyadari benar bahwa faktor pendamping turut berperan dan menentukan kesuksesan mereka.

LONDON - Inggris selangkah lagi merebut tiket putaran final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan (Afsel). Syaratnya, Three Lions - julukan Inggris - butuh kemenangan saat menjamu Kroasia di Stadion Wembley, London, dini hari nanti (siaran langsung Star Sports-Indovison pukul 02.00 WIB). Kemenangan atas Kroasia bakal memantapkan posisi Inggris di puncak klasemen grup 7 zona Eropa dengan poin sempurna (24 poin) dari delapan laga.

Madjid Mu’az

JAKARTA-Wilayah Sumatera diancam gempa besar yang berpusat darat, yaitu sesar Sumatera yang memanjang dari Aceh sampai Lampung. Lempengan sesar Sumatera ini dari Aceh melewati Provinsi Sumatera Utara, Sumbar, Jambi, Bengkulu hingga Lampung. Namun, tidak bisa diketahui tepatnya wilayah mana dalam provinsi-provinsi tersebut yang dilewati sesar Sumatera, yang jika bergerak efeknya bisa menimbulkan daya rusak yang cukup besar. “Kalau di Sumatera ada dua ancaman gempa, yakni yang berpusat di laut dan satu lagi di sesar Sumatera pusatnya di darat memanjang dari Aceh sampai Lampung,” kata Kasub Bidang Peringatan Dini Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pusat, Ir Rahmat Triyono M Sc. Meski gempa ini tidak

untuk merebut perahu milik partai pengusung Presiden SBY itu. Bupati Safrial yang dikonfirmasi soal isu bakal berpasangan dengan Bupati Madjid Muaz, tidak menampik jika hal tersebut bisa saja terjadi. “Kalau pasangan, dengan siapa saja boleh, dengan Madjid Muaz boleh, tergantung partai,” ujar Safrial saat ditemui digedung DPRD Provinsi, kemarin. Orang nomor satu 4 Baca Madjid ... hal 2

Penyidik Kantongi Nama Tersangka JAMBI-Penyidik satsus pengadaan barang dan jasa Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi,

4 Baca Penyidik ... hal 2

DITUNTUT 4 TAHUN: Mantan Gubernur Sumsel Syahrial Oesman.

M ALI/JAWA POS

Mantan Gubernur Sumsel Dituntut 4 Tahun JAKARTA - Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menuntut mantan Gubernur Sumsel Syahrial Oesman 4 tahun penjara dan denda Rp 200 juta. Syahrial dituding mengan-

jurkan (uitloker) kontraktor Chandra Antonio Tan memberikan uang senilai Rp 5 miliar dalam bentuk Mandiri Travellers Cheque (MTC) dan BNI Cek Multi Guna (CMG) kepada Komisi IV DPR-RI, untuk

memuluskan proses alihfungsi hutan lindung Pantai Air Telang, Tanjung Api Api (TAA), Banyuasin, Sumatera Selatan. “Setelah memaparkan analisa yuridis, kami meminta 4 Baca Mantan ... hal 2

4 Baca Gempa ... hal 2

Seminggu di Australia; Sports, Anak Muda, Media, dan Wisata Asyik

Jualan Barbeque untuk Bantu Biaya Tim ke Surabaya PHILIPPE WOJAZER/REUTERS

Robot Humanoid Anak-anak Vincent Padois, dosen kepala di Pierre and Marie Curie University yang mengajar teknologi robot mendemontrasikan robot ICub di Paris, Prancis, kemarin (07/09). ICub merupakan robot hybrid humanoid setinggi 3,2 kaki (sekitar 1 meter) yang dilengkapi sistem kognitif. Enam versi robot tersebut saat ini dikembangkan di laboratorium di seantero Eropa. Para ilmuwan secara teliti dan telaten memasangkan otak elektronik robot tersebut sehingga menjadikannya mampu belajar, seperti anak-anak pada umumnya. Robot itu juga diharapkan bisa belajar menyesuaikan perilakukanya dalam situasi yang berubah dan membawa cakrawala baru dalam perkembangan kesadaran manusiawi. (reuters)

http://www.jambiekspres.co.id

Di Darwin, basket dikembangkan secara swasta. Koran lokalnya sedang berupaya menemukan format baru. Plus, di sana kita bisa kagum (dan gemetaran) melihat buaya-buaya berukuran hingga enam meter! AZRUL ANANDA, Darwin DARWIN punya pantai cukup indah. Di dekat kota juga ada Sungai Adelaide yang lebar, seru untuk dijelajahi naik perahu. Tapi, kita harus hati-hati. Bahkan, pantainya bukan untuk berenang atau berjemur. Sebab, buaya ada di mana-mana. Dan bukan sekadar buaya biasa, melainkan buaya-buaya yang ukurannya mencapai enam meter! Sebelum kita bicara soal buaya, saya ingin mengucapkan terima kasih khusus dulu kepada Darwin Basketball Association (DBA). Oktober nanti, mereka akan mengirimkan

AZRUL ANANDA/JAWA POS

UNTUK KE SURABAYA: Para anggota Darwin Basketball Association membuka stan barbeque dan undian bola untuk membantu biaya mengirim tim basket muda ke Surabaya bertanding tim All-Star DBL Indonesia.

tim mudanya ke Surabaya, bertanding melawan tim All-Star dari DetEksi Basketball League (DBL), liga basket pelajar terbesar di Indonesia. Kerja sama ini merupakan bukti konkret hubungan people to people antara Indonesia dan Australia, tanpa campur tangan pemerintah sama sekali. Dari DBA, kita juga bisa belajar bagaimana sebuah perusahaan swasta bisa membuat basket begitu maju di sebuah kota yang berpenduduk hanya 120 ribu orang. Sama seperti DBL yang berbasis di Surabaya, DBA adalah perusahaan swasta murni. Sama sekali tidak mendapat sokongan dari pemerintah. Karyawan full time-nya pun hanya empat orang. Seorang executive officer (CEO), development manager, finance manager, dan seorang bagian umum. Di luar itu, seluruh kru pendukungnya bersifat part time atau volunteer (relawan). Namun, mereka mampu menyelenggarakan kompetisi secara rutin, 4 Baca Jualan ... hal 11

email: jambiekspres@yahoo.com


2

RABU, 09 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

HALAMAN SAMBUNGAN

Jawa Pos News Network (JPNN)

Madjid ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

di Tanjab barat itu, bahkan mengklaim bahwa dirinya sudah mendapatkan satu dukungan partai politik. “Kita sudah ada deal-deal dengan Gerindra,”tukasnya. Informasi lain yang dihimpun koran ini, baik Bupati Madjid maupun Bupati Safrial, belakangan juga sudah melakukan lobi dan pendekatan dengan pengurus partai ditingkat pusat. “Pak Madjid sudah ketemu dan berkomunikasi dengan pengurus partai ditingkat pusat dalam rangka mendapatkan perahu politik,” ujar salah satu orang dekat Madjid kepada koran ini. Dipihak lain, Bupati Abdullah Hich saat dikonfirmasi mengaku sudah memikirkan figur pendamping atau calon wakil Gubernur (Cawagub) yang akan digandengnya kelak. Kendati belum menyebutkan siapa nama pendamping yang akan dipinangnya itu, namun Hich sudah memantapkan keinginannya bahwa figur pendampingnya nanti harus orang yang mampu bekerja. “Siapa dia, nantilah, belum kita tentukan. Yang jelas, pendamping saya harus orang yang mampu bekerja,” kata

Hich dua hari lalu. Diakui Hich, cawagub yang bakal digandengnya itu bisa saja dari daerah Jambi wilayah timur sendiri dan bisa jadi dari wilayah barat. “Tidak mutlak keterwakilan wilayah timur dan barat. Kita masyarakat Jambi ini merupakan satu kesatuan, yang jelas itu tadi harus mampu bekerja, kemudian berakhlak mulia, punya komitmen yang tinggi serta satu visi misi untuk membangun Jambi,” terang Hich. Selanjutnya, HBA sebagai kandidat yang sudah cukup lama melakukan sosialisasi, saat dikonfirmasi mengatakan, dirinya memang cukup intens membangun komunikasi dengan Demokrat, namun soal pendamping dari Demokrat, dirinya belum bisa memastikan. “O jelas, saya terus membangun komunikasi dengan Demokrat,”ujarnya saat ditemui digedung DPRD Provinsi, kemarin. Lebih lanjut dikatakan HBA, dirinya akan menyerahkan soal pendamping kepada partai pengusung, meski menolak jika disebut akan menyerahkan sepenuhnya kepada Demokrat. “Bisa saja diserahkan kepada

Penyidik -------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

saat ini telah mengantongi nama tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana APBD di pos Sekretariat Daerah (Setda) Kota Jambi tahun 2009 senilai Rp 770 juta. Saat ini, penyidik tengah merampungkan laporan hasil penyelidikan, untuk kemudian akan segera disampaikan ke Kajati Jambi Daniel Tombe. “Dari keterangan saksi yang sudah dimintai keterangannya, jelas tergambar adanya unsur tindak pidana korupsi. Bahkan, sudah terlihat jelas oknum yang melakukan penyimpangan aliran dana yang bersumber dari APBD tersebut,” jelas Fauzan, salah seorang penyidik yang ditemui kemarin. Namun sayangnya, Fauzan masih enggan untuk membeberkan siapa yang bakal ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut. Yang jelas, ia mengatakan kasus tersebut akan segera dituntaskan. “Yang jelas untuk menetapkan tersangka, minimal dua alat bukti permulaan sudah terpenuhi,” katanya. Ketika ditanyakan apakah kasus tersebut nantinya pasti akan

dinaikkan ketahap penyidikan, Fauzan mengatakan, semuanya tergantung hasil laporan yang disampaikan kepada pimpinan nantinya. Namun ia mengatakan kasus tersebut besar kemungkinan akan ke penyidikan. Disinggung apakah nantinya calon tersangka itu akan berasal dari pejabat lama, Fauzan juga enggan mengungkapkannya. “Yang jelas, dari keterangan saksi, arahnya sudah jelas,” pungkasnya. Dalam tahap penyelidikan, penyidik telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi. Antara lain, Sekda Kota Jambi Khailani, mantan Kabag Keuangan Fauzi Darwis, mantan peltu Kabag Perlengkapan Sudirman, dan mantan Bendahara Pengeluaran Maini. Selain itu, penyidik juga telah melakukan pemeriksaan terhadap staf bagian keuangan Setda Kota Jambi, Turman, PPK SKPD Setda Kota Henny Sarah, mantan Sekda Kota Jambi, Asnawi AB, mantan Kabag Keuangan Setda Kota Jambi Abdullah Sani, dan terakhir mantan Plh Sekda Kota Ambiar Usman. (ial)

partai pengusung, tapi ini masih dalam proses,” ujarnya. Dari pihak PAN, Ketua Bidang Polhankam DPW PAN, Hasan Ismail, beberapa waktu lalu mengatakan bahwa candidat cagub PAN akan ditentukan oleh hasil survei. “PAN akan memperlakukan semua kandidat sucara sama, baik kader internal mapun bukan kader,”ujarnya. Lalu, bagaimana dengan kemungkinan mengerucutnya jago PAN pada pasangan Hich – Nino ? “Ini tergantung survei, belum bisa disebut sekarang,” ujarnya. Sementara itu, Abdul Halim, sekretaris DPD PDIP mengatakan, pihaknya sampai saat

ini masih melakukan penjaringan kandidat cagub. “Belum ada kepastian PDIP akan mengusung Safrial atau Madjid Muaz, namun, semua punya peluang,”ujarnya. Dibagian lain, Partai Demokrat, seperti dikatakan Indrawati Sukadis, selaku korwil Demokrat Provinsi Jambi, akan menentukan cagub berdasarkan penjaringan yang dilakukan oleh tim sembilan Demokrat. “Untuk ketua DPRD dan Cagub akan diseleksi oleh tim sembilan. Saat ini belum ada pembahasan soal Pilgub,” ujarnya dalam jumpa pers dua hari lalu. Namun demikian, Indrawati tidak menampik bahwa pi-

Mantan ---------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

majelis hakim untuk; pertama, menyatakan terdakwa Syahrial Oesman telah terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi sebagai penganjur (uitloker), sebagaimana diatur dan diancam dalam pasal 5 ayat (1) huruf a, UU No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana telah diubah dalam UU No 20 Tahun 2001, junto Pasal 55 ayat (1) ke2 KUH Pidana dalam dakwaan kedua,” beber JPU Zet Tadung Allo SH MH dihadapan lima majelis hakim yang diketuai Teguh Hariyanto SH MHum, di Pengadilan Tipikor, kemarin (8/9). “Dua, menjatuhkan pidana kepada terdakwa Syahrial Oesman berupa pidana penjara selama 4 tahun dikurangi selama berada dalam tahanan dengan perintah supaya tetap ditahan dan pidana denda Rp200 juta, subsider 4 bulan kurungan,” lanjut Zet. JPU menuding Syahrial juga sebagai penggerak (intelectual dader) terhadap Chandra, Sofyan, dan Musyrif dengan menggunakan sarana dan daya upaya limitatif. “Atas permintaan Syahrial, Chandra telah memberikan uang senilai Rp5 miliar secara bertahap dalam bentuk MTC dan BNI CMG kepada Komisi IV DPR-RI melalui Sarjan Tahir senilai Rp2,5 miliar di gedung Senayan dan melalui Yusuf Erwin Faisal (mantan ketua komisi IV) senilai Rp2,5 miliar di Hotel Mulia Jakarta. Maksudnya untuk mempercepat proses alihfungsi hutan lindung Tanjung Api Api.” Penyerahan MTC pada 13 Oktober 2006 bertempat di

ruang kerja Sarjan di DPR. Dari cek itu, Sarjan kebagian Rp150 juta, Yusuf Rp275 juta, sisanya dibagikan kepada anggota Komisi IV DPR-RI periode 2004-2009 lainnya serta pihak-pihak lain. “Atas permintaan Syahrial, pada 25 Juni 2007 bertempat di hotel Mulia Jakarta, Chandra ditemani Sofyan dan Musyrif menyerahkan dana tahap kedua kepada Yusuf. Uang itu dibagibagikan oleh Yusuf kepada anggota komisi IV lainnya, Yusuf sendiri ambil Rp500 juta, Sarjan dibagi Rp200 juta,” paparnya. Zet mengatakan, duit panas itu juga dibagikan kepada wakil ketua Komisi IV Hilman Indra. Sama seperti Sarjan, Hilman adalah anggota Komisi IV asal dapil Sumsel. Anggota Komisi lain yang kecipratan besar ialah ketua tim hutan lindung Komisi IV Azwar Chesputra dan Fachri Andi Leluasa. Hilman, Azwar, dan Fachri sudah dijadikan tersangka oleh KPK dalam kasus yang sama, TAA. Sementara, Yusuf, Sarjan, dan Chandra sudah menerima vonis lebih dulu dari majelis hakim. Yusuf dan Sarjan sama-sama divonis 4,5 tahun penjara, Chandra 3 tahun. Yusuf masih terbelit kasus dugaan menerima duit proyek SKRT (sistem komunikasi radio terpadu) di Departemen Kehutanan. “Hal-hal yang memberatkan Syahrial karena perbuatan dilakukan pada saat pemerintah sedang berupaya untuk memberantas tindak pidana korupsi, selain itu terdakwa tidak mengakui terus terang perbuatannya. Ada pula hal yang meringankan, karena terdakwa belum pernah dihukum dan berlaku sopan di persidangan. Namun syarat obyektif dan syarat subyektif pemidanaan telah terpenuhi, sehingga Syahrial harus dijatuhi pidana,” cetusnya. Untuk memidana Syahrial, JPU mengajukan 112 barang bukti. “Barang bukti itu nanti akan dipergunakan untuk tersangka Azwar, Hilman, dan Fachri,” pungkasnya. Syahrial sudah menyatakan akan melawan tuntutan JPU dengan mengajukan pembelaan pribadi dan pembelaan oleh tim penasihat hukum. Sidang akan dilanjutkan Selasa pekan depan, 15 September mendatang. “Saya akan sampaikan pembelaan pribadi, juga pembelaan dari tim penasihat hukum,” kata Syahrial.(05/jpnn)

haknya terus melakukan komunikasi dengan para kepala daerah. “Komunikasi dibangun itu biasa,” tukasnya. Pengamat politik Jambi, Navarin Karim mengatakan, peluang pasangan-pasangan diatas untuk benar-benar bersatu di Pilgub Jambi 2010 cukup besar, namun perlu analisa yang lebih dalam lagi. Pasangan Madjid Muaz dan Safrial misalnya, menurut dia, bisa bersatu jika diantara keduanya ada yang mau mengalah untuk menjadi orang nomor dua. “Saat ini kan mereka sama-

sama mengincar nomor satu,” ujar Dosen Stipol NH ini. Untuk pasangan HBA dan salah satu kader Demokrat yakni salah satunya As’ad Syam, lanjut Navarin, kemungkinan jika Demokrat akan mengusung kader murni, maka pasangan tersebut menjadi yang paling mungkin. “Karena saat ini As’ad merupakan ketua partai,”ujarnya. Lantas, apakah HBA akan diuntungkan jika menggandeng As’ad Syam, mengingat mantan Bupati Muarojambi ini pernah tersandung masalah hukum ? “HBA akan lebih kuat jika

menggandeng tokoh dari Kota Jambi atau timur yang popular dan memiliki finansial yang cukup,” terang Navarin. Sementara wacana bersatunya Abdullah Hich-Nino, menurut pandangan Navarin, akan sulit terwujud, karena secara hitunghitungan politis, Hich akan lebih diuntungkan jika dapat menggandeng kandidat dari Jambi wilayah Barat. “Misalnya dari Kerinci, karena jika Hich menggandeng tokoh dari Kota, maka kekuatannya akan terfokus di Jambi wilayah timur dan Kota Jambi saja,” tandas Navarin.(wne/bim)

Inggris ----------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

Praktis, poin tim asuhan Fabio Capello itu tak mungkin terkejar pesaingnya di dua laga sisa termasuk Kroasia yang sudah bermain delapan kali dengan 17 poin. Inggris sebenarnya bakal lolos seandainya seri. Namun, itu bergantung pada laga lainnya, yakni apabila peringkat ketiga

Ukraina (14 poin) gagal mengalahkan peringkat keempat Belarusia (9 poin). Bagaimanapun, Inggris tentu lebih mengejar victory. Kemenangan sekaligus pembalasan setimpal atas kekalahan memalukan Inggris 2-3 atas Kroasia di Wembley dalam kualifikasi Euro 2008 pada 21 November 2007. Gara-gara keka-

lahan itu, Three Lions gagal lolos ke putaran final Euro 2008. “Kami masih menyimpan perih atas kekalahan dua tahun lalu. Namun, hal itu bakal menaikkan motivasi kami untuk membalasnya dan secepatnya mengunci tiket lolos yang ada di depan mata,” kata Steven Gerrard, gelandang Inggris, kepada Sky Sports..(dns)

Gempa ---------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

menimbulkan tsunami, tambah Rahmat, karena pusatnya di darat, efeknya cukup membahayakan. 5,5 SR saja bisa merusak bangunan. Besarnya efek daya rusak gempa yang berpusat di darat, menurut Rahmat, tergantung kedalaman pusat gempanya. Semakin dangkal dan kuat, efeknya semakin merusak. Bahkan walaupun gempanya tidak kuat, bisa membuat roboh bangunan. Kapan gempa tersebut terjadi? Rahmat menegaskan, gempa tidak bisa diprediksi meskipun

pusatnya di darat. Tetapi yang perlu diingat, terang dia, gempa sifatnya pengulangan, terakumulasi energi kemudian lepas. Untuk terjadi gempa kembali, harus menyusun energi lagi bila sudah lepas dan stabil. “Itu butuh puluhan tahun untuk gempa yang cukup kuat,” ujarnya. “Masyarakat yang tinggal di daerah rawan gempa hanya perlu waspada. Masyarakat diharap menghadapinya dengan bijaksana. Caranya, buat bangunan tahan gempa. Bagi pemerintah daerah, evakuasinya sepertinya apa kalau ter-

jadi gempa ataupun tsunami. Dengan cara itu bisa mengurangi risiko terhadap dampak gempa,” ingatnya. Menurut Rahmat, sebuah daerah bila sering terjadi gempa dengan skala kecil, malah akan terhindar dari gempagempa besar. Sebaliknya, semakin lama sebuah daerah tidak diguncang gempa, maka harus diwaspadai karena energi semakin banyak yang terkumpul. Apalagi kalau sampai 20-an tahun belum pernah gempa. Tetapi, ini berlaku pada lokasi yang sama.(hes)


Jambi Ekspres

rabu, 09 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

3

Telkomsel Resmi Mendapat Tambahan Frekuensi 3G JAKARTA-Telkomsel memperoleh tambahan frekuensi 3G yang ditandai dengan dikeluarkannya surat Keputusan Menteri Komunikasi dan Informasi tanggal 1 September 2009 nomor: 268/ KEP/M.KOMINFO/9/2009 tentang Penetapan Alokasi Tambahan Blok Pita Frekuensi Radio, Besaran Tarif dan Skema Pembayaran Biaya Hak Penggunaan Spektrum Frekuensi Radio bagi Penyelenggara Jaringan Bergerak Selular IMT-2000 Pada Pita Frekunsi Radio 2.1 GHz. Direktur Perencanaan dan Pengembangan Telkomsel Herfini Haryono mengatakan, “Upaya kami menghadirkan tambahan frekuensi 3G ini semakin menguatkan komitmen Telkomsel dalam berinvestasi sekaligus memandu perkembangan industri telekomunikasi selular di Indonesia memasuki babakan baru era layanan mobile broadband. Hal ini tentunya semakin memantapkan posisi Telkomsel sebagai service leader baik untuk layanan voice maupun data.”

Herfini menegaskan bahwa tambahan frekuensi 3G ini selain merupakan bagian dari tanggung jawab bisnis sebagai pemimpin di industri selular Indonesia, juga sebagai wujud kepedulian Telkomsel untuk selalu siap memandu industri ini menghadapi perkembangan evolusi teknologi terkini. Momentum ini merupakan bagian dari proses panjang dan menyeluruh dalam rangka memandu industri memasuki babakan baru mobile broadband. Penambahan frekuensi ini menjadi salah satu bagian dari alokasi investasi Telkomsel tahun ini yang besarnya 13 triliun. Komitmen kuat Telkomsel dalam mensukseskan kehadiran layanan 3G dan mobile broadband di Indonesia sangat jelas terlihat mulai dari sukses ujicoba layanan 3G pertama di Indonesia 26 Mei 2005 yang dilanjutkan peluncuran secara komersial 14 September 2006, rollout jaringan 3G secara cepat, serta banyaknya ragam konten layanan 3G. Dan tentunya yang utama adalah konsistensi

MUHAMAD ALI/JAWAPOS

PRINTER : HP meluncurkan seri printer LaserJet P4015 dan P4515 untuk pasar Indonesia. Printer cetak hitam putih memiliki kinerja tinggi guna meningkatkan produktifitas, menawarkan kehandalan dan tingkat keamanan tinggi untuk cetak dokumen rahasia sekalipun. Dengan mengandalkan kecepatan 60 ppm yaitu mencetak 60 page/menit, Printer ini ditujukan untuk kalangan sektor komersial maupun kantor besar seperti Bank hingga agen perjalanan.

Model Baru Toyota Signifikan Sumbang Penjualan Agustus JAKARTA - Penjualan mobil pada Agustus diperkirakan merupakan penjualan tertinggi pada tahun ini. Hampir semua merek mobil anggota Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) mencatatkan kenaikan penjualan. Tak terkecuali Toyota Astra Motor. Total Penjualan Toyota pada Agustus 2009 berhasil menembus angka 18.145 unit. Yang lagi-lagi menempatkan Toyota sebagai pemimpin pasar otomotif di Indonesia. Menurut Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) itu, angka penjualan bulan lalu merupakan angka penjualan tertinggi sepanjang tahun ini. “Hasil pada bulan Agustus ini adalah penjualan tertinggi sepanjang tahun 2009 dan kami bersyukur atas pencapaian tersebut,” ujar Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor Johnny Darmawan kemarin. “Semoga hal ini merupakan sinyal positif dari perkembangan pasar otomotif nasional yang juga mencerminkan kondisi makro ekonomi nasional.” Dia memaparkan bahwa kontribusi penjualan terbesar tetap dipegang oleh Avanza dengan

penjualan 9.115 unit disusul Kijang Innova dengan penjualan 3.715 unit. Penyegaran yang dilakukan TAM terhadap model lamanya juga mendapatkan respons positif dari pasar. Toyota New Yaris mencatatkan angka penjualan sebesar 887 unit, meningkat 13,4 persen dibandingkan penjualan bulan sebelumnya. Kenaikan penjualan tersebut juga diikuti dengan kenaikan SPK (surat pemesanan kendaraan) secara cukup signifikan dengan berhasil mencatatkan angka sebesar 1.010 unit atau meningkat sebesar 12 persen dibandingkan bulan sebelumnya. “Setelah peluncuran New Yaris bulan Maret lalu, permintaan New Yaris selalu mengalami trend yang positif.” Sedangkan di segmen sedan, Toyota Camry yang pada bulan Juli baru saja diluncurkan dengan versi terbarunya berhasil membukukan penjualan sebesar 117 unit atau mengalami peningkatan sebesar 82,8 persen dibanding bulan sebelumnya. Angka penjualan tersebut diikuti dengan angka SPK selama bulan agustus sebesar 417 unit atau meningkat sebesar 121 persen dari bulan sebelumnya. (jpnn)

Deperin Usul Penghapusan 357 SNI JAKARTA- Departemen Perindustrian kembali mendesak Badan Standardisasi Nasional (BSN) untuk melakukan abolisi (penghapusan) terhadap 357 SNI (Standar Nasional Indonesia) yang tidak lagi sesuai zaman. Itu merupakan kelanjutan dari usul yang pernah diajukan sebelumnya. Kepala Badan Standardisasi Departemen Perindustrian Muhammad Najib mengatakan, bahwa tahun lalu pihaknya telah mengajukan 461 SNI untuk diabolisi oleh BSN. Namun, hingga Mei 2009 BSN hanya menyetujui abolisi atas 104 SNI. “Artinya, masih terdapat 357 SNI yang belum berhasil diabolisi,” ujarnya. Sebanyak 357 SNI produk manufaktur itu diusulkan untuk secepatnya diabolisi karena sudah tidak sesuai dengan perkembangan teknologi. Stabdar yang sudah kedaluwarsa itu dikhawatirkan bisa berdampak

buruk terhadap kesehatan dan keamanan konsumen. “Perkembangan teknologi terkini lebih baik. Usul itu kita targetkan bisa tuntas paling lambat tahun depan,” tuturnya. Menurut Najib, BSN telah memberikan waktu kepada Departemen Perindustrian untuk mengajukan kembali usul tersebut karena memang dirasa perlu. “Kami menyambut baik keterbukaan BSN itu. Kami akan ajukan kembali (abolisi itu) mengingat dasar pertimbangannya telah sesuai dengan kebutuhan industri,” lanjutnya. Dia mencontohkan, SNI produk genteng berbasis asbes semen harus segera dihapus karena standar yang ditetapkan sudah tidak sesuai dengan kondisi saat ini. Jika dibiarkan, hal itu berpotensi membahayakan konsumen. “Saat ini memang sebagian besar SNI sudah tidak lagi sesuai dengan kondisi industri,” kata dia.(jpnn)

SERVICE LEADER: Telkomsel semakin memantapkan posisi Telkomsel sebagai service leader baik untuk layanan voice maupun data.

FREKUENSI 3G: Telkomsel resmi mendapat tambahan frekuensi 3G.

kelanjutan roadmap teknologi 3G, HSDPA, HSPA dan HSPA+. “Dengan tambahan frekuensi 3G ini Telkomsel akan lebih fleksibel dalam mengembangkan layanan data berkecepatan lebih tinggi berbasis HSDPA, dengan kapasitas lebih besar dan kualitas lebih baik. Dalam hal ini layanan dasar seperti voice dan SMS akan

tentunya menjadi kado spesial bagi pelanggan dan calon pelanggan Telkomsel, seiring dengan semakin tingginya kepercayaan masyarakat terhadap layanan mobile broadband Telkomsel Flash, dimana kini pengguna Telkomsel Flash mencapai 1,2 juta atau meningkat 500 persen dibanding jumlah di akhir tahun 2008 yang

tetap terjaga kualitasnya, karena frekuensi 3G tambahan ini dapat dialokasikan untuk layanan data secara khusus dan mendukung untuk melanjutkan roadmap ke teknologi HSPA dan HSPA+, dimana dengan HSPA+ kemampuan akses downlink data mencapai 40 Mbps,” ungkap Herfini. “Tambahan frekuensi 3G ini

foto-foto: istimewa/jambi ekspres

hanya 200.000,” tambah Herfini. Bahkan untuk kenyamanan menikmati layanan mobile broadband, di samping tambahan frekuensi 3G, Telkomsel juga telah menghadirkan bandwith dengan kapasitas gateway internet internasional yang mampu melayani hingga 3 juta pelanggan Flash hingga akhir tahun, serta didu-

kung jaringan 3G terluas dengan sekitar 4.000 node B atau BTS 3G yang tersebar diberbagai wilayah Indonesia dari Sumatera hingga wilayah Indonesia Timur. “Dengan tambahan frekuensi yang didukung bandwith yang besar dan jaringan 3G terluas, kami berharap dapat menghadirkan paduan sempurna layanan mobile broadband yang tentunya bisa menjadi manfaat bagi masyarakat, lingkungan bisnis dan negara,” tegas Herfini. Telkomsel kini dipercaya melayani 78 juta pelanggan dimana diperkirakan tahun 2010 jumlah pelanggan mobile selular di Indonesia menembus angka 150 juta dan pengguna internet 50 juta. Mobile selular dan internet akan berkonvergensi, di mana kehadiran mobile wireless internet broadband manjadi solusi para pengguna internet yang mempunyai tingkat mobilitas tinggi dalam melakukan aktivitas kesehariannya. Potensi pengguna mobile broadband diperkirakan mencapai 5 - 6 juta di akhir 2010. (*)


4

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Para Bupati Ogah Bantu Dana Pilgub

M.SODIK/ JE

PARA BUPATI : Para Bupati kepala daerah saat menghadiri acara pelantikan anggota DPRD Provinsi Jambi di gedung DPRD Provinsi, kemarin.

KPU Akan Koordinasi dengan KPU Daerah JAMBI – Harapan agar daerah tingkat dua turut membantu mengatasi keterbatasan dan kekurangan dana Pilgub 2010, sepertinya sulit terwujud. Sejumlah Bupati kepala daerah menolak untuk ikut memberikan bantuan pendanaan bagi pelaksanaan Pilgub Jambi 2010 mendatang.

Mereka umumnya berpandangan bahwa pendanaan Pilgub merupakan kewajiban pemerintah Provinsi Jambi. Disamping itu, keterbatasan anggaran daerah juga dijadikan alasan. “No way,” ujar Bupati Batanghari Syahirsah, menjawab pertanyaan soal kesediaan Pemkab Batanghari ikut memberikan bantuan dana untuk pelaksanaan Pilgub 2010. Diakui Syahirsah, pihaknya saat ini kesulitan membayai program pembangunan di Kabupaten Batanghari karena ket-

erbatasan anggaran. “Dari mana dananya,” imbuh Syahirsah. Hal senada diungkapkan Bupati Muarojambi, Burhanuddin Mahir. Menurut dia, pendanaan Pilgub merupakan kewajiban Pemprov Jambi. “Kalau provinsi ya provinsi, masa minta ke tingkat dua terus,” katanya singkat. Seperti diketahui, DPRD Provinsi Jambi telah mengesahkan anggaran pelaksanaan Pilgub Jambi 2010 sebesar Rp 35 Miliar untuk putaran pertama dan Rp 15 Miliar untuk

Safrial : Sudah Ada Deal dengan Gerindra Dukungan Politik di Pilgub 2010 JAMBI - Bupati Safrial yang berniat maju mencalonkan diri dalam perebutan tampuk penguasa Provinsi Jambi, all out mengkonkritkan perahu politik sebagai kendaraannya menuju arena Pilgub 2010. Kader potensial PDIP yang berkeinginan kuat maju sebagai jago partai moncong putih itu, mengklaim sejauh ini sudah mendapatkan tambahan dukungan dari Partai Gerindra. Orang nomor satu di Kabupaten Tanjab Barat itu mengakui, sudah ada deal antara

dirinya dengan pengurus Gerindra Provinsi Jambi terkait dukungan di Pilgub Jambi 2010. “Ya, sudah ada deal, baru dengan Gerindra,” ujar Safrial ditemui usai menghadiri acara pelantikan anggota DPRD Provinsi Jambi di gedung DPRD Provinsi, kemarin. Bahkan, menurut Safrial, pengurus DPD Gerindra Provinsi Jambi sudah melaporkan kesepakatan tersebut kepada pengurus DPP Gerindra. “Kemarin mereka (pengurus DPD) sudah lapor ke DPP, Insya Allah DPP Gerindra akan setuju,” katanya. Safrial sejauh ini sudah mendaftarkan diri mengikuti penjaringan cagub PDIP. Jika nantinya

PDIP memutuskan mengusung penguasa Tanjab barat itu dan menjalin koalisi dengan Gerindra, maka gabungan kedua partai diperkirakan bisa mengusung satu pasangan calon. PDIP memiliki lima kursi di DPRD Provinsi sementara Gerindra mempunyai dua kursi. Bupati Safrial sendiri sangat optimis akan mendapatkan dukungan dari PDIP. “Insya Allah, Insya Allah,” ujarnya menjawab pertanyaan soal peluangnya di PDIP. Terkait figur pendamping, Safrial mengaku hal tersebut akan diserahkan kepada partai pengusung. “Siapapun bisa, asalkan mau bekerja keras,” sebutnya. Sementara itu, ketua DPD Gerindra Provinsi Jambi, Abdurahman, hingga berita ini diturunkan belum berhasil dikonfirmasi. (wne)

putaran kedua. Sementara disisi lain, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi selaku lembaga penyelenggara pemilu, merasa jumlah anggaran yang dialokasikan tersebut tidak mencukupi kebutuhan dana pelaksanaan Pilgub. KPU bersikukuh bahwa kebutuhan

anggaran untuk pelaksanaan Pilgub sekitar Rp 54 M. Untuk mengatasi persoalan tersebut kemudian dimunculkan wacana meminta bantuan dari pemerintah kabupaten/kota dalam Provinsi Jambi. Nada keberatan untuk ikut menanggung biaya pilgub, ikut dilontarkan Bupati Tanjabar Safrial. Sebab menurut dia, hal itu merupakan tugas Pemprov. Namun begitu, Bupati Safrial masih memberi peluang. Pemkab Tanjab barat, kata dia, akan mempertimbangkan terlebih dahulu. “Kalau Provinsi minta, ya kita pertimbangkan dulu,” ujarnya singkat. Dilain pihak, anggota KPU Provinsi Jambi, Pahmi Sy, saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih akan membahas persoalan anggaran Pilgub di internal KPU. “Kami akan mengadakan koordinasi dengan pihak KPU kabupaten/Kota sebelum mengambil keputusan apakah akan menerima anggaran tersebut atau bagaimana,” jelas Pahmi ditemui digedung DPRD Provinsi, kemarin. Diakui Pahmi, memang dalam beberapa kali komunikasi yang diakukan antara KPU Provinsi dengan Pemda kabupaten/ kota, beberapa pemda kabupaten/kota menolak wacana ikut menanggung anggaran Pilgub. “Kami sudah bertemu beberapa Bupati seperti Bupati Batanghari, mereka terang-terangan menolak opsi tersebut,” tandasnya.(wne)

Jawa Pos National Network (JPNN)

DPD II Golkar Bebas Memilih

Calon Ketua Golkar di Munas

JAMBI - DPD II Partai Golkar se-Provinsi Jambi bakal diberi kebebasan untuk menentukan sendiri arah dukungan mereka saat pemilihan ketua umum partai dalam Munas (Musyawarah Nasional) 4-7 Oktober mendatang. Sinyalemen tersebut dilontarkan Ketua DPD I Golkar Provinsi Jambi, Zoerman Manap, saat ditemui koran ini, kemarin. Menurut dia, pemilihan ketua umum partai tersebut digelar secara demokratis, karena itu setiap DPD dipersilakan menentukan pilihan. “Ya, silakan saja, sifatnya demokratis,” ujar Zoerman, kemarin. Sejauh ini sejumlah kandidat ketua umum Golkar yang bakal berlaga diarena Munas sudah bermunculan, sebut saja Aburizal Bakri, Surya Paloh dan Hutomo Mandala Putra. Menyinggung arah dukungan DPD I Golkar Provinsi Jambi, Zoerman belum mau buka kartu. “Nanti akan kita bahas dulu,” elaknya. Sementara itu, ketua DPD II Golkar Kerinci, Z Arifin Adnan, menyatakan akan mendukung pencalonan Aburizal Bakri alias Ical. “Kami akan memilih orang yang sudah berbuat bagi Golkar dan orangnya adalah Ical,” tegas Arifin Adnan. Diakui Arifin, banyak politisi Golkar dari Provinsi Jambi yang tengah berada di Jakarta. “Saya juga saat ini masih di Jakarta untuk urusan Munas,”tukasnya. Dilain tempat, ketua DPD II Golkar Batanghari, Abdul Fattah, saat dikonfirmasi, belum mau mengatakan siapa figur yang akan didukungnya diarena Munas. “Itu rahasia, kami belum bisa mengatakannya saat ini,” tandas Fattah. (wne)


Jambi Ekspres

RABU, 09 SEPTEMBER 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

Mantan Kepala BPN Merangin Tersangka

KASUS PT JPC Dilaporkan ke Polisi PT JPC (Jambi Prima Coal), yang bergerak di bidang Batubara, dilaporkan oleh Harfi Syafudin Nasution (43), warga Jl A Thalib Lorong Golf I No 78 Telanaipura Jambi. Pasalnya, PT JPC diduga melakukan penyerobotan dan perusakan lahan di Desa Pemusiran Kecamatan Mandiangin Kabupaten Sarolangun. Dari pengakuan Nasution, lahan seluas kurang lebih 8,2 hektare, yang diatasnya ditumbuhi tanaman karet tersebut, dibelinya dari Yusuf, sekitar tahun 2007. Selang beberapa waktu kemudian, pihak JPC juga menyatakan telah membeli lahan tersebut dari Azhari. Malahan, pihak JPC telah membuka jalan ditengah-tengah lahan tersebut, seluas 12 x 182 meter. 4 Baca PT.. hal 9

PERAMPOKAN IRT Ditembak Perampok WARSINA (30), warga Dusun Agro Sari, Desa Perdamaian, Kecamatan Singkut, Sarolangun, terpaksa dilarikan ke rumah sakit di Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, Senin (07/09) lalu. Ibu rumah tangga tersebut dilarikan ke RS setelah mengalami luka tembak di bagian perut, hasil keganasan 4 orang perampok yang beraksi di kediamannya. Informasi yang berhasil dihimpun, menyebutkan, tertembaknya korban berawal dari adanya aksi 4 kawanan rampok bersenjata api yang menyatroni rumah mereka, Senin lalu. Kawanan rampok yang mengenakan penutup wajah itu masuk ke dalam rumah korban dengan cara mendobrak pintu rumah dengan menggunakan kayu. 4 Baca IRT.. hal 9

5

IDENTIFIKASI: Tim Puslabfor saat melakukan identifikasi di lokasi kebakaran, kemarin.

Salahgunakan Kewenangan, Rugikan Negara Rp 300 Juta

Kebakaran Ruko dan Bedeng di Bangko

BANGKO-Mantan Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupten Merangin, Mardianto (56), akhirnya ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangko.

ASEP NURKAMIL/JAMBIEKSPRES

Puslabfor Lakukan Identifikasi

BANGKO–Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri Cabang Sumatera Selatan, kemarin, mulai melakukan identifikasi penyebab kebakaran yang terjadi Senin (7/9) kemarin di Jl

M Yamin Pasar Bawah Bangko. Identifikasi tersebut dipimpin oleh AKP Admiral ST, di dampingi beberapa aparat dari Polres Merangin lainnya. Kapolres Merangin AKBP Hudit Wahyudi, mengatakan, kedatangan tim Labfor dari Palembang ini adalah untuk menyelidiki sejauh mana kejadian kebakaran yang terjadi beberapa waktu lalu. 4 Baca Puslabfor.. hal 9

Rampok Gasak PT Sinar Sosro Satpam Dilumpuhkan, Rp 50,5 Juta Raib JAMBI-Kawanan rampok ber-

senjata api, Senin (07/09) dini hari, beraksi di PT Sinar Sosro yang beralamat di jalan Surya Dharma RT 02 No 52 Kelurahan Kenali Asam Bawah Kota Baru Jambi. Informasi

yang berhasil dihimpun, menyebutkan, kawanan rampok yang berjumlah 6 orang tersebut, mulai beraksi sekitar pukul 04.30 WIB. 4 Baca Rampok.. hal 9

Mardianto ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penyalahgunaan kewenangan yang mengakibatkan timbulnya kerugian negara hingga ratusan juta rupiah. ‘’Iya, status Mantan Kepala BPN Bangko, Mardianto sudah ditetapkan sebagai tersangka,’’ tegas Kepala Kejari (Kajari) Bangko Syafrudin Djamain melalui Kasi Intel Kejari Bangko, Nopriyandi. 4 Baca Mantan.. hal 9

Wartawan Pemeras Guru Dipolisikan Polisi Kumpulkan Bukti SUNGAIPENUH-Karena tidak tahan dengan ulah salah seorang oknum wartawan di Kerinci yang diduga sering melakukan pem-

erasan, Kelompok Kerja Kepala Sekolah Dasar (KKKSD) se-Kecamatan Danau Kerinci, terpaksa melaporkan hal tersebut ke pihak kepolisian. Dalam surat laporan tertanggal 1 September 2009 yang ditandatangani oleh 17 Kepsek 4 Baca Wartawan.. hal 9

Fauzi Siin ‘Ngaku’ Tak Tahu Soal Aliran Dana Bansos JAMBI – Mantan Bupati Kerinci, Fauzi Siin, sepertinya tidak mau membenarkan tentang aliran dana bantuan sosial (bansos) untuk pembangunan sejumlah masjid di Kerinci yang diduga diselewengkan. Ditemui di gedung DPRD Provinsi Jambi kemarin (08/09), Fauzi malah menyebut dirinya tidak tahu dengan kasus tersebut. 4 Baca Fauzi.. hal 9

DOK/JE

DANA BANSOS: Beberapa orang pengurus masjid di Kerinci yang dipanggil penyidik dalam kasus dana Bansos.

Tabrakan Maut, 2 Tewas Satu di TKP, Satu di RS JAMBI-Ruas Jalan Lintas Sumatera, KM 3, Desa Tanjung Rumbai, Sarolangun, kembali meminta korban jiwa. Dua pengendara sepeda motor, masing-masing, Sabawaihi (53), warga Desa Pulau Pandan, Kecamatan Limun dan Viktoria (16), warga Desa Lubuk Sepuh, Kecamatan Pelawan, Sarolan-

gun, tewas setelah mengalami tabrakan hebat di ruas jalan tersebut. Informasi yang berhasil dihimpun, menyebutkan, kecelakaan tragis tersebut terjadi Senin kemarin (07/09), sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu, korban Sabawaihi yang mengendarai sepeda motor Vega R bernopol BH 2091 SP, melaju kencang dari arah Sarolangun. Tiba-tiba dari arah yang berlawan, muncul sepeda

http://www.jambiekspres.co.id

motor Vega R berwarna orange tanpa nopol yang dikendarai oleh Viktoria. Entah apa yang menjadi penyebabnya, kedua sepeda motor itu pun beradu kambing. Akibatnya, Sabawaihi tewas seketika karena menderita luka parah di sekujur tubuh. Sementara Viktoria (16), masih sempat

dilarikan ke rumah sakit. Hanya saja, akibat seriusnya luka yang dialaminya, nyawanya pun tidak tertolong lagi. Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Syamsudin Lubis, saat dikonfimasi di ruangannya, membenarkan adanya kejadian ini. (mg3)

email: jambiekspres@yahoo.com


6

RABU, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Hubungi :

0741 - 668844 0812 74 333 220

HUB: 668844

Jawa Pos National Network (JPNN)


Jambi Ekspres

rabu, 09 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

DOK/JE

M Djon (kemeja putih)

Sebaiknya Gunakan Home Tournament PELATIH PS Muarojambi, M Djon, berharap PSSI Pusat tidak memaksakan kehendak. Pasalnya tenggat waktu yang diberikan untuk segera mendaftarkan tim ke Badan Liga Amatir (BLA) sangat mengganggu persiapan tim. “Pada dasarnya Muarojambi siap, tapi pemunduran jadwal sampai berkali-kali tentu juga menguras finansial tim,”tuturnya. Dia berharap agar PSSI Pusat juga bisa konsisten dengan jadwal. Apalagi ternyata kemudian dijadwalkan bahwa bergulirnya kompetisi ini selesai akhir tahun 2009 atau Januari 2010. Mengenai jadwal yang sangat padat, M Djon berharap PSSI bisa mengakomodasi keinginan tim dari daerah. “Dana selalu jadi kendala, dan sebaiknya PSSI Pusat juga ikut menghargai tim dari daerahdaerah,”imbuhnya. Maka dari itu ia mengusulkan sistem

pertandingan home tournament bisa diberlakukan. Dia berpendapat bahwa sistem ini bisa memangkas biaya pertandingan cukup signifikan. “Demi alasan biaya, saya pikir home tournament bagus untuk diterapkan,”katanya lagi. Meski begitu, M Djon mengaku telah menyiapkan timnya dengan maksimal. Bahkan dalam waktu dekat penambahan pemain juga akan dia lakukan. Setidaknya empat pemain baru akan diboyongnya untuk memperkuat PS Muarojambi besutannya. “Idealnya sih enam orang, tapi nanti itu tergantung kebijakan manajemen,”terangnya kemarin. Dihubungi ketika sedang bertemu dengan manajemen, M Djon mengatakan keenam pemain itu akan rata disebar di ketiga lini tim. “Mudah-mudahan manajemen bisa mengerti dan bersedia mengucurkan dana untuk tambah pemain,”tuturnya lagi. Keenam pemain itu menurutnya akan

ditempatkan di lini belakang, tengah dan depan. Hanya memang khusus di lini depan, ia lebih membutuhkan winger alias pemain sayap. “Tapi pada dasarnya kami ingin punya pemain yang serbabisa, bisa ditempatkan di berbagai posisi,”tandasnya. Namun bukan berarti penempatannya kemudian di semua posisi. Untuk pemain belakang, M Djon tidak mematok harus sebagai stopper atau wingback. “Kalau bisa semua posisi di lini belakang dia bisa menguasai,”paparnya. Pelatih berambut perak ini mengatakan bahwa keinginan itu juga ia harapkan berlaku di lini tengah dan lini depan. “Tapi memang sebaiknya manajemen segera berburu, sebab tenggat untuk kompetisi sudah dekat. Hanya memang kalau manajemen tidak mengabulkan juga tidak apa-apa,”pungkasnya. (tya)

7


8

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres http://www.jambiekspres.co.id

SIUPP: 732/SK/Menpen/SIUPP/1998, Dirintis oleh PT Jambi Press Intermedia

General Manager/ Pemimpin Perusahaan : Sarkawi Dewan Redaksi: Sarkawi, Suardi Sukiman, Muchtadi Puteranusa, Ulil Amri Pimpinan Redaksi: Agus Dini Putra Redaktur Pelaksana: Setya Novanto, Redaktur: Eddy Mulyady Asisten Redaktur: Aswan Hidayat, M. Haramen, Indrawan Setyadi, Zainuddin Staf Redaksi: Misrianti, Toni Evaidi, Dona Piscesika, Raden Surahman, M. Akta, Pirma Satria, Joniyanto. Fotografer: Zulfahmi, M. Ridwan. Sekretaris Redaksi: M Chaidir. Wartawan daerah: Ahmad Muzir (Ta­n­jungjabung Barat), Beni Murdani (Tanjungjabung Timur), (Tebo), Yuneldi Yunis Koto (Merangin), Ikmal Mardiansyah (Muaro Jambi), Wirdianto (Kerinci), (Bungo), Iwan MS (Sarolangun), Raden Jufri (Batanghari). Teknologi Informasi: Hono Prihartantio (Kabag), Pracetak, M. Syukri (Kabag), Robi Harja, Asyhadi, Iklan: Subiantoro (Kabag), Edi Purnomo, Fitria Rosa, Riani W Desain Iklan: Pratama D.P, Keuangan: Eka Wahyu Setyaningsih (Kabag), Sutridawati (Kasir) Pemasaran: Nurdin (Kabag), Hamdan Ekspedisi: Helmi, Dodi, Arifin Piutang: Ertati (Kabag), Darwis Effendi, Fajar. Even & Promosi: Saman (Kabag), Erpen. Umum: Subiantoro, Rahmat Budiman Harga langganan : Rp 87.500,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim). Harga eceran Rp 3.500,-.Tarif iklan: Display (umum) Rp 25.000,-/mm kolom, Iklan warna Rp 40.000,- Full Colour Hal 1 Rp. 80.000,- Rekening BNI Cabang Jambi AC 006.9887004, Bank Mandiri, 110.0001132627, Bank BCA ,119.1385123. Alamat : Graha Pena Jambi Ekspres Jl Pattimura No.35 Km 8 Kenali Besar, Jambi. Telp Redaksi (0741) 65724, Iklan, Pemasaran (0741) 668844, 64940 Fax (0741) 667338. Perwakilan Jakarta (Ali Mulyono) Graha Pena Lantai 6. Jln Kebayoran Lama No. 12 Jakarta Selatan (021) 53699580, HP 0817744663 Penerbit PT Wahana Semesta Jambi Pembina Manajemen : Dahlan Iskan, Komisaris Utama : H Alwi Hamu, Komisaris: Dwi Nurmawan, Lukman Setiawan, Sakti Alam Watir, Direktur Utama: Suparno Wonokromo, Direktur: Sarkawi, Percetakan: PT Jambi Press Intermedia. Kami menerima tulisan berupa opini, surat pembaca, Kirimkan ke Graha Pena Jambi Ekspres, Jl Pattimura No.35 Km 8 Kenali Besar, Jambi. Telp Redaksi, Iklan, Pemasaran (0741) 668844, 64940 Fax (0741) 667338, email: redaksi@jambiekspres.co.id / jambiekspres@yahoo.com / je_printad@yahoo.com / je_iklan@yahoo.com setiap jam kerja, dan lampirkan identitas diri. q Wartawan Jambi Ekspres dilarang meminta ataupun menerima uang maupun barang dari sumber berita. q Wartawan Jambi Ekspres dibekali ID Card / surat tugas saat melakukan tugasnya.

T ajuk Rencana Komitmen Antikorupsi Presiden SBY Diuji SELAMA lima tahun memerintah, komitmen antikorupsi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) layak diapresiasi. Karena itu, bila Staf Khusus Presiden Bidang Hukum Denny Indrayana mengatakan bahwa SBY mendukung pemberantasan korupsi di negeri ini, tentu hal tersebut lebih kita maknai penekanan (Jawa Pos, 07/09). Yakni, menekankan bahwa SBY tidak berubah (tetap antikorupsi). Kendati hanya bermakna penekanan, pernyataan Denny itu tetap harus dipandang sebagai sesuatu yang baik. Kita berharap, lima tahun ke depan, SBY semakin menunjukkan bahwa dirinya memang benar-benar berniat menghapus -setidaknya mengurangipraktik korupsi yang sudah menggurita di negeri ini. Hanya, sebelum komitmen jangka panjang tersebut dibuktikan, kini ada pekerjaan jangka pendek yang butuh pembuktian juga. Yakni, membuktikan bahwa kasus bailout Bank Century senilai Rp 6,7 triliun oleh pemerintahan SBY memang tidak bermasalah, tidak melanggar aturan, dan tidak merugikan negara. Itu merupakan batu ujian yang cukup krusial. Bila terbukti kasus tersebut steril dari praktik korupsi, akan semakin yakinlah kita bahwa komitmen antikorupsi pemerintahan SBY itu bukan slogan belaka. Namun, bila ternyata sebaliknya, tentu persoalannya menjadi lain. Performa antikorupsi yang sudah dibangun sebelumnya bisa berantakan di ujung pemerintahan. Memang, penanggung jawab tertinggi kasus tersebut adalah Menkeu Sri Mulyani Indrawati sebagai ketua Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK). Hanya, sebagai presiden, SBY tetaplah tidak bisa lepas dari masalah itu. Logikanya, kebijakan apa pun yang diambil ketua KSSK tentu sudah sepengetahuan presiden. Tentu, tidak tertutup kemungkinan kasus tersebut keluar dari logika yang semestinya: Sri Mulyani melakukan tanpa terlebih dahulu ‘’minta petunjuk’’ presiden. Jika ini yang terjadi, tentu SBY tidak harus dibebani ‘’dosa’’ atas sesuatu yang tidak dilakukan. Hanya, SBY harus bisa meyakinkan publik bahwa kasus itu memang telah keluar dari pakem yang semestinya. Kemudian, SBY harus menunjukkan komitmennya dengan mempermudah dan memberikan dukungan penuh terhadap proses audit investigatif yang dilakukan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Bila perlu, SBY menonaktifkan Sri Mulyani seperti yang diminta DPR. Atau, menempuh cara lain bila memang dirasa ada. Nanti kalau audit itu rampung, KPK yang berniat melakukan penyelidikan juga harus diberi akses yang memadai. Bila SBY ingin tetap berkomitmen memberantas korupsi di negeri ini, hal tersebut harus segera dilakukan. Mengingat, kasus Bank Century itu sekarang sudah melebar ke manamana. Yang terpenting adalah soal dugaan adanya aliran dana deposan kakap Bank Century ke sebuah partai politik. Sejumlah dugaan miring yang melingkupi bailout Bank Century tersebut -khususnya kepentingan politik di balik bailout itumemang bisa jadi tidak terbukti. Artinya, kendati ada pembengkakan suntikan dana dari Rp 1,3 triliun menjadi Rp 6,7 triliun dan berpotensi merugikan negara, kebijakan tersebut memang benar-benar dilakukan untuk menjaga stabilitas ekonomi dalam negeri. Namun, karena masalah itu telah masuk ke ranah publik, penyelesaian dan penjelasan secara tuntas pun harus dilakukan. Nah, di situlah komitmen antikorupsi SBY benar-benat diuji. Lulus atau tidaknya, waktu yang akan menjawab. (*) Pembaca yang budiman, Jambi Ekspres membuat rubrik baru Rakyat Bicara. Rubrik tersebut berupa layanan SMS dengan pembaca maupun relasi yang isinya untuk kepentingan umum yakni masalah atau masukan layanan PDAM, PLN, Telkom, kondisi jalan, sekolah, kebersihan, pasar serta pengurusan izin yakni, SIM, STNK, IMB, dan SITU. Silakan SMS ke 0812-74060791 dengan bahasa yang singkat, jelas dan tidak berbau SARA. Redaksi Jambi Ekspres berhak mengedit SMS yang akan dimuat dengan tidak mengurangi isi subtansinya. Masalah atau masukan dari pembaca dan relasi akan dijawab pihak terkait satu hari sesudah SMS dimuat di koran ini. Nomor HP Anda tidak dimuat seluruhnya. (*)

Lampu Merah di Kotabaru Sering Mati YANG Terhormat Walikota. Lampu merah di depan kantor camat Kotabaru sering mati. Bahkan, kemarin mati hampir delapan hari, mohon ditanggapi, terimakasih. +628117407xxx

Tes CPNS Kapan Dimulai? YANG Terhormat Kepala BKD Provinsi Jambi.Tes di Provinsi Jambi dan beberapa kabupaten sebenarnya kapan pak? Kok hingga kini nggak ada kabarnya, terimakasih. +628153965xxx

Pemadaman Listrik 2-3 Kali Sehari YANG Terhormat Kepala PLN Jambi. Sekarang kok tambah sering kali pemadaman listrik bahkan bias sampai 2-3 kali sehari. Tolong dong ditanggapi, karena bisa menimbulkan hal-hal negative, terimakasih. +6285266599xxx

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Quo Vadis Nasionalisme Kita MASIH terasa aroma spirit pesta bersejarah peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2009 yang ke 64. Dimana seluruh anak bangsa di negeri yang dikategorikan sebagai salah satu negara bahari sekaligus negara maritim ini mengisi acara peringatan bersejarah ini dengan berbagai aktivitas berdimensi spirit nation and caracter bulding serta sense of nasionalism yang tinggi. Namun, hanya dalam beberapa hari saja nasionalisme kebangsaan itu dihadapkan dengan berbagai tantangan bahkan berpotensi ancaman pada aset-aset seni dan budaya bangsa. Kasus klaim negara tetangga Malaysia atas seni dan budaya Indonesia yakni Tari Pendet dari Bali seakan-akan menghentakan ingatan kita pada kejadian-kejadian serupa sebelumnya. Malaysia sepertinya tidak berhenti pada klaim mengenai Keris, Reog Ponorogo (Jatim), Lagu ’Indiang Sungai Garinggiang’ (Sumbar), Lagu Rasa Sayange (Maluku), Wayang Kulit, Batik, Lagu JaliJali (Betawi), Angklung (Jabar), dan yang terbaru tentang Tari Pendet dari Bali, tetapi implikasi dari kelengahan kita terutama pemerintah yang kurang peka melakukan inventarisasi potensi kekayaan seni budaya dan alam bangsa yang memungkinkan negeri Jiran itu semakin nekat melakukan aksi provokasi. Pelajaran mahal yang tak terlupakan adalah persoalan penyelesaian sengketa pulau Ligitan dan Sipadan yang berakhir hingga beralih status pemilik. Dan belakangan diketahui ada tiga pulau di Mentawai yang seakan-akan mau diperjualbelikan, yakni pulau Siloinak, pulau Kandui, dan pulau Makaroni. Pertanyaannya, ada apa dengan problem nasionalisme kita? Apakah sikap nasionalisme kita masih cenderung bersifat simbolisme? Gagasan nasionalisme mulai berkembang pada abad ke-19 di Eropa yang kemudian berkem-

Oleh: Nuzran Joher * bang jadi raison d’etre dan selanjutnya dimodifikasi menjadi nation state. Nasionalisme juga menjadi alternatif ideologi suatu bangsa, maka apa yang dilakukan para the founding fathers merupakan kesadaran untuk membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Adapun nasionalisme tampil menjadi sebuah ideologi yang dimonopoli oleh kelompok tertentu yang mengklaim sebagai kaum nasionalis tentu akan mempersempit semangat kebangsaan dalam kebhinekaan. Meskipun nasionalisme bisa menjadi parameter dalam bernegara, namun dalam konteks situasi tertentu nasionalisme bukan merupakan sebuah landasan ideologi yang sempurna. Anderson memberikan sebuah contoh nasionalisme Norwegia dan Ukraina yang muncul dalam kesadaran rakyat untuk bangkit melawan kekuatan asing yakni Denmark dan Rusia. Nasionalisme kedua negara ini muncul melalui kekuatan bahasa. Kesamaan bahasa antara Norwegia dan Denmark mengalami proses restorasi setelah melewati proses reinternalisasi nilai-nilai tradisionil Norwegia yang hingga akhinya terbentuk negara Norwegia secara berdaulat. Sedangkan Ukraina seiring lahirnya Universitas Kharkov tahun 1804 turut memicu ledakan kesusastraan Ukraina dibawah kendali Taras Shevchenko yang disusul dengan pembentukan organisasi nasionalis Ukraina di Kiev pada tahun 1846 mampu membentuk identitas nasionalisme Ukraina. Maka nasionalisme sesungguhnya diorientasikan pada semangat membangun nation and character bulding sebuah bangsa. Nasionalisme juga harus bersifat inklusif jika tidak ingin disingikirkan oleh arus globalisasi yang semakin menguatkan praktek demokrasi dihampir semua

negara di dunia. Nasionalisme yang toleran, dan terbuka di negeri yang majemuk seperti Indonesia merupakan suatu keniscayaan, karena realitas sosial yang muncul pada masa modern saat ini, paham nasionalisme bersifat eksklusif terus berkembang sehingga dalam kondisi tertentu seringkali meruncing pertengkaran ideologi politik. Nasionalisme yang eksklusif cenderung melahirkan konflik sosial politik yang tajam. Jepang dibawah penguasa militer Tojo, Jerman dengan sistem kekuasaan diktator dibawah kendali Hitler dan Mussolini di Italia dengan kekuasaan absolut atas nama nasionalisme yang sempit melahirkan konflik kemanusiaan yang tidak menguntungkan bangsa ini. Maka nasionalisme eksklusif sebenarnya hanya menghasilkan kekacauan sosial. Rotasi Nasionalisme Potret sejarah nasionalisme di Indonesia dari fase pra maupun awal kemerdekaan RI hingga era reformasi terdapat perbedaanperbedaan yang amat tajam. Hal ini wajar karena teori tentang setiap generasi memiliki latarbelakang tantangan dan ancaman yang berbeda-beda masih menjadi pemahaman teologi normatif masyarakat kita. Lahirnya suatu generasi tidak direkayasa tetapi lebih disebabkan oleh gerak zaman yang kian menuntut adanya tantangan. Dalam kerangka historis, keberadaan generasi pada tahun 1905 terdapat tantangan besar dalam proses konsolidasi kekuatan sosial sebagai basis perekat nasionalisme kebangsaan. Penjajahan Hindia terhadap masyarakat pribumi yang sangat tidak adil turut memicu terbentuknya spirit nasionalisme kebangsaan. Sementara generasi tahun 1908 yang kemudian diperingati sebagai hari Kebangkitan Nasional juga dihadapkan dengan kebijakan rezim Hindia Belanda yang eksploitatif. Penjajahan ekonomi dengan bentuk praktek kekuasaan sentralistik serta diskriminasi sistem perdagangan ekonomi, pendidikan, dan politik antara rakyat pribumi dan pemerintahan Hindia Belanda bahkan memperalat raja-raja daerah untuk mengeksploitasi hasil kekayaan alam bangsa yang berlebihan secara perlahan-lahan kemudian menimbulkan kemarahan para pemuda Indonesia. Seiring jalanya waktu, tahun 1900-an di Belanda mulai berkembang tuntutan reformasi kebijakan pemerintah dari parlemen Belanda. Tuntutan dilakukan pemberdayaan masyarakat daerah jajahan atau yang disebut politik etis. Maka pada tahun

1900-an, Belanda mulai menjalankan politik etis karena tuntutan oposisi di parlemen Belanda yang menghendaki perlu adanya kebijakan baru untuk memberikan pencerdasan pada masyarakat daerah-daerah jajahan, serta membuka ruang kebebasan bagi masyarakat daerah jajahan. Alhasil, politik etis ini dimanfaatkan para pemuda Indonesia terutama mahasiswa di STOVIA dengan melalui forum-forum diskusi. Lewat forum-forum diskusi tersebut muncul ide-ide segar seperti bagaimana memperbaiki nasib rakyat Bumi Putra. Fenomena ini sebenarnya sudah berjalan sebelumnya tahun 1905, di mana Serikat Dagang Islam sudah memformulasi konsepsi gerakan dalam meningkatkan sumber daya pedagang-pedagang Bumi Putra. Karena mayoritas rakyat Bumi Putra saat itu benar-benar dalam kondisi termarginalkan akibat parktek perdagangan monopoli oleh kelompok tertentu, seperti pedagang yang berasal dari Cina, Eropa dan orang-orang Belanda. Setting politik etis ini setidaknya jadi titik tolak inspirasi untuk membentuk berbagai organisasi, termasuk organisasi dagang. Bahkan Budi Oetomo dengan tokoh sentralnya Soetomo juga membentuk Budi Oetomo untuk misi yang sama yaitu menggerakan ekonomi Bumi Putra. Dalam konteks tersebut, maka tantangan zaman yang dihadapi generasi era ini sesungguhnya adalah praktek penindasan hak asazi manusia yang terlegitimasi rezim kolonial Hindia Belanda sehingga memungkinkan gerakan konsolidasi nasionalisme melalui pembentukan organisasi-organisasi. SDI dibentuk karena adanya keresahan para pedagang-pedagang Bumi Putra sebagai akibat kebijakan politik penjajah yang tidak memberikan akses kekuasaan. SI yang kemudian jadi SDI semula hanya untuk hubungan dagang antara sesama pedagang Bumi Putra, tapi pada akhirnya jadi sebuah organisasi gerakan. Begitu juga Budi Oetomo, yang lama-lama menjadi sebuah gerakan. “Rotasi nasionalisme” tersebut terus memicu spirit anak bangsa untuk melakukan konsolidasi melalui organisasi. Hal ini ditandai dengan lahirnya Muhammadiyah pada tahun 1912, Nahdlatul Ulama tahun 1926, PNI pada tahun 1927, dan dari sinilah bermunculan organisasi-organisasi etnis, seperti Jong Java, Jong Sumatera, Jong Sulawesi, Jong Minahasa, Jong Cilebes dan lain-lain. Spirit terbangunnya nasionalisme dalam konteks mereorganisasi kekuatan

sebagai basis gerakan mewujudkan NKRI cukup efektif. Dalam masa konsolidasi sebelum tahun 1905-1927 para the foinding fathers masih belum mengenal bangsa. Mereka baru mulai mengenal bangsa pada saat tahun 1928, dimana seluruh anak-anak muda yang tergabung dalam Jong-Jong ini bersatu dan mengikrarkan Sumpah Pemuda. Berangkat dari tantangan yang ada kemudian melahirkan Sumpah Pemuda 1928. Begitu juga yang terjadi pada tahun 1945, tahun 1966, tahun 1974,dan tahun 1998 terjadi puncak reformasi yang ditandai dengan jatuhnya rezim Orde Baru. Nasionalisme Substansial Potret sejarah nasionalisme kebangsaan yang diwariskan para the founding fathers pada masa-masa sekarang agaknya amat sulit ditemukan termasuk dikalangan pemuda/mahasiswa. Hal ini menguatkan interpretasi tentang dominasi praktek tradisi setiap tahun baik dalam memperingati HUT RI, Hari Sumpah Pemuda, Hari Kebangkitan Nasional dan lain-lain masih bersifat seremoni --- serta monopoli penafsiran nasionalisme eksklusif yang acapkali melahirkan suasana kebangsaan jadi kurang filosofis sehingga nasionalisme yang secara substansial sebagai ikatan emosional tidak begitu aktif dalam spirit kebersamaan. Maka nasionalisme bersifat seremoni dalam konteks transisi demokrasi dan menguatnya globalisasi hendaknya ditingkatkan menjadi nasionalisme substantif. Nasionalisme yang dibangun dengan fondasi keadilan pemerataan pembangunan berdasarkan sumber daya alam dan sumber daya manusia di setiap daerah di Indonesia. Nasionalisme kebangsaan substantif hendaknya diorientasikan pada upaya-upaya mewujudkan sistem pemerintahan berdimensi good governance dan demokratisasi menjadi suatu keniscayaan. Nasionalisme kebangsaan dalam konteks memperkuat NKRI tidak lagi efektif hanya dengan janji-jani politik pembangunan bermuluk-muluk tapi nasionalisme yang secara komprehensif menekankan pentingnya orientasi kebijakan politik strategis dengan melibatkan seluruh stakeholders termasuk tokoh-tokoh masyarakat di daerah perbatasan yang selama ini selalu jadi korban kebijakan politik pusat --- untuk bersama-sama membicarakan arah pembangunan bangsa ke depan. Dan hanya dengan agenda pembangunan berbasis keadilan dan demokratis yang bersifat partisipatory representative bisa menjadi titik temu terwujudnya nasionalisme yang inklusif dan kuat. *Penulis adalah Anggota DPD RI Provinsi Jambi & Direktur Eksekutif Segar Bangsa


Jambi Ekspres Jawa National News Network (JPNN)

Fauzi-------------------Sambungan Dari Hal 5

“Saya tidah tahu, itu sudah tanggungjawab pemerintah (kabupaten, red) yang sekarang,” ujarnya. Begitu juga saat ditanyakan ke mana saja aliran dana tersebut diserahkan, ia juga enggan berkomentar banyak. “Saya tidak tahu,” tegasnya seraya berlalu. Dalam pemberitaan sebelumnya, penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Sungaipenuh hingga saat ini masih terus berupaya menelusuri kemana aliran dana bansos sebesar Rp 2 milliar tersebut diselewengkan. Dari hasil penyidikan, dan juga pemeriksaan sejumlah saksi dari pengurus mesjid di Kabupaten Kerinci, terungkap bahwa dana bansos tersebut, tidak pernah tersalurkan ke mesjid-mesjid yang berhak menerimanya. Sementara itu, dari informasi yang berhasil dihimpun, sedikitnya ada 160 pengurus masjid yang akan diminta keteranganya seputar aliran dana bansos yang diduga mengalir ke dewan dan telah menyeret tersangka dari eksekutif yakni SKB. (ial)

Mantan----------------Sambungan Dari Hal 5

Menurut Nopri, pihaknya menetapkan Mardianto sebagai tersangka setelah melakukan pemeriksaan terhadap 11 orang saksi, termasuk saksi ahli serta Mardianto sendiri. Dari hasil pemeriksaan itu, katanya, diduga kuat perbuatan Mardianto telah merugikan keuangan negara sebesar Rp 300 juta. ‘’Berdasarkan keterangan dari BPKP, kerugian negara mencapai Rp 300 juta,’’ucap Nopri. Nopri menjelaskan, tindakan penyalahgunaan kewenangan yang dilakukan Mardianto terjadi pada tahun 2007 lalu. Di mana pada saat itu, Mardianto tengah menjabat sebagai Kepala BPN. Saat itu, Mardianto memberikan izin lokasi kepada PT AKL sebanyak 30 ribu hektar (ha). Diduga izin yang diberikan Mardianto ini menyalahi aturan hingga menimbulkan kerugian negara. Di bagian lain, ditanya sudah sejauh mana pemeriksaan terhadap Mardianto, Nopri mengatakan saat ini dalam tahap persiapan untuk dikeluarkan SPDP. ‘’Pengumpulan berkas sudah siap. Tinggal diserahkan untuk dikeluarkan SPDP-nya. Kalau data, saya rasa sudah lengkap,’’ kata Nopri. Mengenai penahanan terhadap tersangka Nopri mengatakan belum akan dilakukan. ‘’Untuk saat ini belum dilakukan penahanan. Kita lihat saja nanti,’’ tandasnya. (mil)

HALAMAN SAMBUNGAN

rabu, 09 september 2009

PT------------------------------------------------------

IRT-----------------------

“Kasusnya sudah kita laporkan ke Polres Sarolangun. Malahan, saat dikonfrontir, mereka (PT JPC), tidak bisa menghadirkan pemilik lahan tempat mereka membeli,” ungkap Nasution yang ditemui beberapa waktu lalu. “Selain itu, surat jual beli yang kita miliki, juga lebih tua dari yang mereka punya. Oleh karena itu, kita melaporkannya ke Polres,” lanjut Nasution. Nasution menambahkan, pihak pemkab Sarolangun juga telah berupaya memfasilitasi penyelesaian kasus tersebut. Telah beberapa kali diadakan pertemuan mencari jalan ke luar. Terakhir, 2 September lalu, juga telah diadakan pertemuan yang juga difasilitasi pihak pemkab, di mana disepakati kedua belah pihak tidak boleh beraktifitas diareal tersebut, sampai ada titik temu. “Yang kita tidak habis pikir, malam harinya pihak JPC malah melakukan pembongkaran portal yang telah kita pasang. Saat kita telusuri, pembongkaran tersebut, atas perintah camat, dan dikawal

Suami korban Sarip bin Joyoprawiro (52), yang berada di rumah saat kejadian, tidak tinggal diam. Perkelahian sengit pun terjadi, sampai akhirnya, pelaku nekat menembak korban Warsina di bagian perut sebelah kiri. Melihat korbannya memberikan perlawanan, nyali perampok itu pun ciut. Mereka kemudian kabur tanpa berhasil menjarah harta milik korban. Kabid Humas Polda Jambi AKBP Sayamsudin Lubis dikonfirmasi, kemarin, mengatakan, kasus ini sudah dilaporkan korban ke aparat kepolisian setempat, saat ini tengah diselidiki. ‘’Laporannya sudah diterima. Saat ini sedang dalam penyelidikan polisi,’’ ujarnya. (pin)

Sambungan Dari Hal 5

pihak kepolisian,” bebernya. Ditambahkannya, tindakan pihak JPC tersebut, sudah dilaporkan ke Polda Jambi. Hanya saja, penanganannya dilimpahkan lagi ke Polres Sarolangun. “Disini kelihatan polisi tidak netral. Pasalnya, sampai sekarang pihak JPC masih beraktifitas diareal tersebut, sedangkan kita tidak diperbolehkan,” katanya. Lebih lanjut Nasution mengatakan, malahan camat setempat juga telah mengeluarkan surat resmi, yang menyatakan akte notaris yang telah kita buat di Jambi tentang pelepasan hak yang kita lakukan atas tanah tersebut, gugur demi hukum. “Camat mengeluarkan pernyataan seperti itu tanpa alasan yang jelas. Ada apa ini sebenarnya,” ujar Nasution. Ketika ditanyakan upaya hukum selanjutnya yang akan ditempuh selanjutnya, Nasution mengatakan ia akan melaporkan kasus tersebut ke Mabes Polri. “Saya akan langsung melaporkannya ke Mabes Polri,” pungkasnya. (ial)

Puslabfor-------------------------------------------Sambungan Dari Hal 5

‘’Kita memang mendatangkan tim puslabfor dari Palembang untuk melakukan identifikasi sekaligus penyelidikan penyebab kebakaran yang ada di pasar bawah,”ungkap Hudit. Lebih lanjut Hudit mengatakan, saat ini pihaknya tidak bisa menyimpulkan sebelum hasil dari puslabfor ke luar. ‘’Kita tidak bisa menyimpulkan tanpa ada data dan bukti yang kuat, untuk itu kita tunggu saja hasilnya dari Palembang setelah tim puslabfor ini selesai mengidentifikasi,”katanya. Disinggung apakah ada dugaan penyebab lain selain korsleting

arus pendek listrik, Hudit mengatakan, kebakaran itu bisa juga disebabkan oleh nyala obat anti nyamuk yang dipasang warga. ‘’Hasil sementara dari penyelidikan Labfor, api berasal dari rumah makan, namun demikian, belum bisa dipastikan apakah dari korsleting arus pendek listrik atau dari obat anti nyamuk,’’ katanya. Lima ruko (rumah toko) masing-masing milik Hendra, Wati, Iskandar, Jali dan Anto ini ludes dilalap Sijago merah sekitar pukul 18.00 WIB. Hingga saat ini tidak diketahui berapa kerugian yang diterima para korban, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta. (mil)

Rampok---------------------------------------------Sambungan Dari Hal 5

Sebelum beraksi, mereka terlebih dahulu melumpuhkan dua orang petugas jaga malam perusahaan, Supriyono dan Parman. Keduanya ditodong dengan menggunakan senpi dan clurit. Setelah tidak berdaya, kaki dan tangan mereka diikat, serta mulut disumpal dengan kain. Pelaku pun dengan leluasa menjarah uang dan barang milik perusahaan. Alhasil, perampok itu pun berhasil membawa kabur sebuah brangkas warna Cream yang berisikan uang tunai senilai Rp 50 juta lebih, satu buah cek kosong Bank BII dengan nomor CB 116901 s/d CB 116925, Ijazah asli SMA atas

nama Ahmad, dan sebelas kunci cadangan kendaraan. Pihak perusahaan baru melaporkan kasus ini ke Poltabes Jambi beberapa jam setelah kejadian atau sekitar pukul 11.30 WIB dengan nomor laporan LAPGA/ 152/IX/2000/ Reskrim. Saat hendak dikonfirmasi di kantornya, pihak PT Sinar Sosro tidak mau berkomentar sama sekali pada wartawan. Kabid Humas Polda Jambi AKBP Syamsudin Lubis, dikonfirmasikan, membenarkan adanya kejadian ini. Saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. ‘’Laporannya sudah kita terima dan pelakunya masih dalam proses penyidikan,” ujarnya. (mg4)

Wartawan------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 5

se-Kecamatan Danau Kerinci itu, mereka secara resmi melaporkan oknum wartawan berinisial SY (40) dan beberapa rekannya ke Polsek Danau Kerinci. Berdasarkan surat laporan itu, disebutkan, oknum wartawan itu berasal dari salah satu media yang menyebutkan bahwa mereka bergerak dalam bidang pemberantasan korupsi dan sering melakukan aksi dengan cara memeras. Menurut para Kepsek, akibat ulahnya itu, proses belajar mengajar di sekolah menjadi terganggu, karena sering didatangi oleh pihak yang mengatasnamakan LSM dan Wartawan Pemberantas Korupsi. Masih berdasarkan laporan itu, modus yang dilakukan oleh wartawan dan LSM gadungan itu, pertama mereka masuk saat jam pelajaran sedang berlangsung. Setelah itu, tanpa izin dari Kepsek, mereka langsung mewancarai semua murid yang ada, guru dan mengambil gambar kelas dan sekolah, tanpa mengindahkan proses pembelajaran yang sedang berlangsung. Bagian selanjutnya, mereka pun mulai menyebut ada penyimpangan penggunaan dana sekolah. Buntutnya, mereka pun meminta sejumlah uang. Kalau tidak ada deal tertentu, Kepsek tersebut akan dilaporkan ke kejaksaan. ”Setahu kami, yang berhak melakukan audit adalah BPK dam Inspektorat, bukannya LSM atau wartawan,” jelas Nursini Rais SPd. Selain itu, oknum wartawan dan LSM parlente ini juga datang ke SD apabila ada proyek di SD tersebut, baik itu Proyek DAK atau Pustaka. Kemudian mereka melakukan intervensi seolah-olah Kepsek telah melakukan penyimpangan dan akan diajukan ke pihak Kejari Sungaipenuh guna diproses. ”Akibatnya, kami tidak nyaman saat melaksanakan tugas kami,” timpal guru lainnya. Imbas dari itu semua, tertanggal 1 September 2009, pihak KKKSD se-Kecamatan Danau Kerinci juga telah menyerahkan sejumlah uang senilai Rp 7,5 juta kepada oknum wartawan dan LSM tersebut. ”Kami berharap orang-orang ini diproses, agar sekolah sebagai wadah pendidikan, benar-benar berjalan sebagai mana mestinya,” jelasnya. Kabag Humas Setda Kerinci, Amir Syam. S.Sos, dimintai komentarnya terkait masalah ini, mengaku sungguh kecewa dengan adanya laporan aksi oknum wartawan yang ber-

9

buat seperti itu. ”Kalau memang ada bukti oknum wartawan berbuat seperti itu, sah-sah saja dilaporkan ke polisi. Saran saya, guru tidak usah takut, kalau tidak sesuai dengan etika profesinya laporkan saja,” tegasnya. Di tempat terpisah, Kapolres Kerinci AKBP Sunirwan Sumirat melalui Kapolsek Danau Kerinci, Abunjani saat dikonfirmasi mengaku

telah menerima laporan tersebut. Saat ini, pihaknya masih melihat dan mengumpulkan bukti yang ada. ”Ya, kita masih mengumpulkan alat bukti yang ada,”jelasnya. Sementara itu, hasil penelusuran koran ini, juga menyebut, aksi LSM dan wartawan juga pernah disebut-sebut mengakibatkan meninggalnya salah satu Kepala Sekolah di Kerinci. (wdo)

Sambungan Dari Hal 5


10

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos News Network (JPNN)

Nino Guritno Buka Bersama Keluarga Besar Wisnu Murti KETUA Umum Wisnu Murti Nino Guritno buka bersama dengan masyarakat Paguyuban Jawa-Jambi di kediamannya kemarin (08/09). Sebelum melaksanakan buka bersama, dilakukan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh ustad Sugito serta salat magrib berjamaah. Dihadapan masyarakat Paguyuban Jawa- Jambi, Nino Guritno berharap jalinan silaturahmi selama ini bisa terjalin dengan baik. “Mari kita saling memaafkan antar sesama dan saling menghargai,”ungkap Kadis Kimpraswil Provinsi Jambi. Acara tersebut dihadiri oleh Walikota Sungai Penuh Hasvia, Kejari Jambi Bambang Riyawan SH, Chairun serta pengurus Wisnu Murti di Provinsi Jambi. (rid/adv)

Ketua Umum Wisnu Murti Nino Guritno

Bambang Riyawan SH serta undangan lainnya

Ny Nino Guritno, Sunarti Turimin serta undangan lainnya

foto-foto: m ridwan/jambi ekspres

Para undangan Paguyuban Jawa- Jambi

Nino Guritno, Bambang Riyawan, Hasvia dan undangan lainnya

Salat magrib berjamaah

Nino Guritno menyalami tamu undangan

Internasional

PM Mundur karena Morakot TAIPEI - Topan Morakot tak hanya memakan banyak korban di kalangan warga Taiwan, tapi juga di jajaran pemerintahan negeri yang dulu bernama Formosa itu. Tentu tidak dalam bentuk melayangnya nyawa, melainkan tekanan yang berbuntut pengunduran diri. Kemarin (7/9), giliran Perdana Menteri Liu Chao-shiuan yang mundur dari jabatan. Politikus 66 tahun tersebut merasa bertanggung jawab atas lambatnya reaksi pemerintah terhadap badai Morakot yang mengakibatkan sekitar 614 orang tewas dan 75 orang hilang. ‘’Seseorang harus bertanggung jawab secara politik,’’ ujar Liu dalam konferensi pers di Taipei sebagaimana dilansir AFP kemarin. ‘’Seharusnya saya bisa melakukan yang lebih baik.”

Presiden Ma Ying-jeou melalui juru bicaranya mengatakan telah menunjuk calon perdana menteri yang baru. Yaitu, Wu Den-yih, Sekjen partai berkuasa, Partai Kuomintang. Pengunduran diri Liu, tampaknya, juga segera diikuti beberapa pejabat tinggi negeri itu yang terkait langsung dengan penanganan korban badai yang menghantam Taiwan pada awal Agustus lalu tersebut. Liu memutuskan mundur sebagai reaksi atas kritikan yang ditujukan kepadanya akhirakhir ini. Secara makropolitik, hal itu juga semakin menggoyahkan kepercayaan publik kepada kabinet Ma. Indikasinya sudah terlihat dari hasil jajak pendapat yang dilakukan kanal televisi TVBS pada pertengahan bulan lalu. Berdasar hasil polling terse-

but, tingkat kepercayaan publik kepada Ma tinggal 16 persen. Itu jumlah terendah sejak Ma memerintah mulai Mei 2008. Sebulan setelah dia dilantik, tingkat kepercayaan warga Taiwan kepadanya mencapai 41 persen. (war/ttg)

MENGUNDURKAN DIRI: Gara-gara topan Morakot, PM Taiwan Liu Chaoshiuan (paling kanan) mengundurkan diri.

Libya Tolak Santuni Korban Pengeboman IRA LONDON - Lagi-lagi, Libya membuat Perdana Menteri (PM) Inggris Gordon Brown tersudut. Belum berhenti lontaran bola panas karena pembebasan Abdelbaset Ali al-Megrahi 20 Agustus lalu, pemimpin 58 tahun itu diguncang isu kompensasi kepada para korban pengeboman yang dilakukan kelompok separatis Tentara Republik Irlandia (IRA). Rezim Moammar Kadhafi selama ini diyakini sebagai penyuplai bom dan senjata kepada kelompok yang berbasis di Irlandia Utara itu. Tapi, kemarin (7/9), rezim yang sudah berkuasa selama

40 tahun tersebut menegaskan tak akan memberikan santunan kepada para korban ulah IRA. Penolakan itu disampaikan Seif al-Islam, putra Kadhafi, dalam wawancara dengan stasiun televisi Inggris Sky News kemarin. “Tentu saja,” tegas politikus 37 tahun tersebut saat ditanya apakah Tripoli akan menolak permohonan kompensasi korban IRA. Meski demikian, putra sulung Kadhafi dari istri keduanya itu mempersilakan keluarga para korban menempuh jalur hukum. Nanti, kata Seif, pengadilanlah yang akan menentukan.(hep/ttg)

http://www.jambiekspres.co.id

email: jambiekspres@yahoo.com


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

RABU, 09 SEPTEMBER 2009

HALAMAN SAMBUNGAN

11

Keajaiban ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

Bahkan ia tidak meringis menahan sakit ketika salah seorang anggota rombongan tanpa sengaja memukulkan kayu ke dalam kolam dan tepat mengenai kepala Syeikh Djambek. Ketika adzan subuh berkumandang, sebelum orang berangkat ke masjid, Syeikh Djambek bergegas ke luar kolam sambil menahan sakit akibat pukulan kayu tadi. Namun ada yang berubah dalam dirinya. Adzan subuh yang didengarnya ketika berada dalam koam tadi ternyata membuat hatinya tersentuh dan sadar akan perbuatan maksiat masa lalunya, yang akhirnya mengetuk hatinya untuk bertobat. Sejak peristiwa ini ia bertekad mengubah jalan hidupnya. Pada siang harinya ia menemui ayahnya dan

memohon supaya dikirim belajar agama Islam di Masjidil Haram. Ayahnya merasa heran bercampur haru terhadap perubahan sikap anaknya tersebut. Akhirnya ayahnya memutuskan untuk mengirim Syeikh Djambek ke Mekkah, bahkan ayahnya sendiri yang mengantarkannya. Sepulang dari tanah suci, Syeikh Djambek pun tampil menjadi salah seorang ulama pembaharu Islam di Minangkabau dan Indonesia umumnya. Inilah makna laylatul qadr dalam pandangan buya Hamka. Syeikh Muhammad Djamil Djambek telah mendapat keajaiban laylatul qadr. Ajaib karena telah mampu mengubah 180 derajat jiwa dan kehidupan Djamil Djambek dari preman menjadi baik dan alim. Apa makna Laylatul Qadr?

Di dalam surah al-qadr disebutkan bahwa malam laylatul qadr adalah malam yang lebih baik dari seribu bulan (QS.Al-Qadr : 3). Mayoritas ulama memberi pengertian ”lebih baik dari seribu bulan” adalah bahwa nilai pahala ibadah pada laylatul qadr melebihi pahala ibadah selama seribu bulan. Jadi, kelebihan itu adalah nilai pahala ibadahnya, bukan kewajiban ibadahnya. Sehingga amat keliru mereka yang hanya ingin beribadah dan melaksanakan kewajiban agama pada laylatul qadr atau bulan ramadhan, dan tidak lagi melaksanakan kewajiban pada hari-hari yang lain, dengan dalih bahwa pelaksanaannya ketika itu sudah seimbang dengan pelaksanaan tuntunan agama seribu bulan lainnya. Menurut M.Quraish Shihab

dalam bukunya wawasan Alquran, laylatul qadr mempunyai tiga makna. Pertama, penetapan atau pengaturan. Laylatu qadr difahami sebagai malam penetapan Allah bagi perjalanan hidup manusia, Kedua, Kemuliaan. Dimaknai bahwa malam laylatul qadr adalah malam yang paling mulia karena dipilih Allah sebagai malam turunnya Alquran serta menjadi tititk tolak dari segala kemuliaan yang dapat diraih. Ketiga, bermakna sempit, dimaknai bahwa sebagai malam yang sempit karena banyaknya malaikat yang turun ke bumi, bisa juga bermakna bahwa malam itu sangat singkat waktunya dan berlangsung sebentar sekali. Bila dikaitkan dengan kisah Syeikh Djamil Djambek di atas, pada laylatul qadr itu,

malaikat hadir membisikan kebaikan kepadanya, sehingga ia merasa tenang dan damai dalam sentuhan spiritual yang dalam. Malam itulah yang merupakan titik awal bagi Syeikh Djambek berubah jiwanya dari hati yang gelap menjadi terang dengan cahaya dari Ilahi. Laylatul Qadr Dalam Konteks kini Berbagai pendapat dari ulama tentang waktu turunnya laylatul qadr, mulai dari tanggal 17 Ramadan sampai pada malam-malam ganjil sepuluh terakhir bulan Ramadan, tentu saja diyakini bahwa pada malam-malam terakhir Ramadan adalah malam puncak perjalanan ruhani di mana setiap shaimin diharapkan telah mencapai kualitas rohani yang tinggi, sehingga rahasia dan keheningan laylatul qadr

akan mudah ditangkap secara gamblang oleh shaimin pada tingkatan terakhir ini. Namun dalam pemahaman kontekstual, laylatul qadr juga mesti dipahami sebagai moment untuk menyucikan jiwa dan hati dari lumuran dosa-dosa selama menjalani kehidupan ini. Dalam perjalanan kehidupan kita,tanpa disadari banyak ungkapan dan perbuatan kita yang merugikan dan mengorbankan orang lain. Untuk itu, di bulan Ramadan ini men jadi arena yang tepat untuk melakukan muhasabah dan istigfar sembari melakukan upaya untuk meningkatkan kualitas kemanusiaan menuju insan kamil. Sehingga kehadiran kita memberi manfaat yang besar bagi sesama, dan bukan parasit apalagi sampai menjadi beban sosial bagi yang

lainnya. Akhir kalam, kita tentu saja sangat berharap bertemu dengan Laylatul qadr, setidaknya seperti pengalaman Syeikh Djamil Djambek tersebut, tetapi yang tidak kalah penting di lakukan adalah bagaimana memanfaatkan moment Laylatul qadr sebagai spirit untuk meningkatkan kualitas ibadah dan menjalaninya secara konsisten menuju kehidupan yang mencerahkan secara spiritual dan menanamkan nilai-nilai kemanusiaan yang dalam, yang memahami hakikat penciptaannya serta senantiasa menampilkan dirinya sebagai uswah hasanah kapanpun dan di manapun adanya.Wallahu ’alam. Penulis Dosen Fakultas Syariah IAIN STS Jambi

Jualan ---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 1

mulai anak-anak sampai dewasa. Setiap tahun mereka juga mengirim ratusan pemain (dari berbagai usia) untuk bertanding di berbagai negara. Eksistensi DBA merupakan bukti konkret betapa organisasi basket tak harus mengikuti jalur resmi dari pusat. Dengan berdiri sendiri, DBA bisa lebih cepat membuat keputusan, lebih lincah bergerak mengembangkan diri. Bahwa DBA independen bukan berarti terpisah dari sistem pusat. Secara resmi, mereka masih bergerak di bawah Basketball Australia. Dan pemerintah setempat memberikan support besar, menyediakan infrastruktur yang memadai. Pemerintah membangunkan DBA Stadium, sebuah kompleks yang terdiri atas lima lapangan indoor. Dua berfasilitas AC, tiga lainnya tidak. Lapangan utama dilengkapi tribun yang menampung lebih dari 500 penonton. Stadion itu terletak di sebelah Marrara Indoor Stadium, yang lebih besar dan mewah (berkapasitas sekitar 1.500 penonton). Untuk pemakaian gedung, pemerintah sama sekali tidak meminta pungutan dari DBA. Dengan catatan, DBA merawat dan menggunakannya secara maksimal. ‘’Kalau kami bangkrut, pemer-

intah akan mengambil alih lagi stadion ini,’’ jelas Allan Hilzinger, executive officer DBA. Konsep itu menarik juga. Dan mungkin bisa ditiru di Indonesia. Banyak yang tahu, kota-kota di Indonesia sebenarnya punya banyak gedung berstandar lumayan tinggi. Banyak juga yang tahu, gedung-gedung tersebut sama sekali tidak terawat (dengan berbagai alasan khas pemerintah yang tidak perlu ditulis di sini). Kalau pemerintah mampu membangun, tapi tak mampu merawat, mengapa tidak dipercayakan saja kepada swasta? Karena gedungnya ‘’dipinjami’’, pihak swastanya tak perlu menyewakan terlalu mahal. Itu kemudian berdampak mempermudah penyelenggaraan-penyelenggaraan even di sana, menstimulasi perkembangan olahraga yang bersangkutan. Dari mana DBA mendapat pemasukan? Macam-macam. Yang utama adalah dari keanggotaan. Saat ini, tercatat sekitar 2.000 anggota DBA d a r i b e r b a g a i u s i a . M e reka membayar iuran yang terjangkau untuk ukuran Darwin (sekitar 60 dolar Australia). Plus iuran tambahan kalau ikut kompetisikompetisi khusus. Untuk mengirim tim ke Surabaya Oktober mendatang, misalnya. Setiap

anggota yang berminat (yang usianya sesuai) tinggal membayar jumlah tertentu, membantu biaya penerbangan dan lain-lain. Kemudian, biaya tambahan dicari dengan cara lain. Misalnya, selama penyelenggaraan Top End Challenge, turnamen pramusim National Basketball League (NBL), liga paling bergengsi di Australia. Pihak DBA membuka stan barbeque. Menawarkan sandwich berisi sosis, bacon, atau steak berharga masing-masing 5 dolar Australia. DBA juga buka meja undian. Penonton membeli tiket undian seharga 2 dolar Australia. Kalau beruntung, pembeli mendapatkan salah satu di antara sekian banyak bola basket bertanda tangan bintang-bintang NBL. Di meja pelayanan barbeque dan undian dipasangi banyak tulisan: ‘’Semua penghasilan akan digunakan untuk keperluan tim DBA ke Surabaya.’’ Selain itu, DBA mendapatkan dana dari sponsor. Salah satu yang besar adalah Darwin Airport Resort, hotel

populer di sebelah bandara internasional (dan tak jauh dari kompleks olahraga). Bayangkan seandainya kota-kota ‘’kecil’’ di Indonesia bisa menerapkan sistem ini. Kalau merasa tidak mendapat perhatian cukup dari pusat, bikin saja o rg a n i s a s i s w a s t a . L a l u , kerja keras, mencari cara untuk hidup sendiri dan tak mengomel seandainya merasa kurang diperhatikan oleh pusat. Juga, tidak malu ‘’minta-minta’’ sumbangan. *** Selama di Darwin, saya sempat diajak mengunjungi Northern Territory News, satu-satunya harian (berukuran tabloid) di Darwin. Tentu saja, dalam pertemuan itu, saya ‘’melepas topi basket’’, menjadi wakil dari Jawa Pos (media di Indonesia). Harian tersebut cukup unik. Meski satu-satunya di Darwin, harian itu cenderung bergaya sensasionalistis ala tabloid gosip atau koran kuning. Setiap hari, yang jadi headline selalu berita-berita aneh-aneh. Misalnya, ‘’Ada Ular di Toilet’’. Sampai ada guyonan, kalau tidak berkaitan dengan buaya

atau ular, tak layak masuk halaman depan. Untung itu kurang lebih hanya di halaman depan. Halaman-halaman dalamnya sendiri tergolong harian ‘’standar ’’, dengan berita nasional, ekonomi, kota, dan olahraga. Ternyata, ada alasan harian tersebut memilih jalur sensasionalistis. Menurut Evan Hannah, sang general manager, hanya empat persen pembacanya adalah pelanggan. Sisanya eceran. Karena itu, harian beroplah di kisaran 25 ribu eksemplar tersebut harus punya halaman depan yang mengundang penasaran orang untuk membeli. Saat pertemuan itu, kami pun berdiskusi tentang masa depan koran, mengejar pembaca muda, dan solusi online. Apa isinya? Maaf, saya tidak akan membahasnya lebih lanjut. Sebab, ada korankoran lain di luar Jawa Pos Group yang ikut membaca tulisan ini. He he he he... Yang menarik (dan membanggakan) dari pertemuan itu, dalam beberapa hal media di Indonesia bisa lebih maju daripada yang di negara maju! Agak lucu juga, sebelum pertemuan itu, seorang wakil pemerintah Northern Territory yang menemani meminta agar saya memberi ‘’pencerahan’’ kepada Northern Territory News. Dia tampak begitu sebal atas gaya harian itu yang dia anggap terlalu menggosip. *** Selama kunjungan di Australia itu, jadwal padat memang telah disiapkan. Dalam sehari, bisa ada lima pertemuan dan acara mulai pukul 07.30 sampai sore atau malam. Meski jarak dari Indonesia ke Darwin begitu dekat, perbedaan jamnya cukup membuat saya sulit untuk beradaptasi. Sebab, beda antara Darwin dengan Waktu Indonesia Barat (WIB) tidaklah ‘’genap’’. Melainkan

‘’ganjil’’ 2,5 jam. Jadi, kalau di Jakarta pukul 12.00, di Darwin pukul 14.30. Ini kali pertama saya harus pergi ke tempat yang selisih waktunya ada setengah jamnya. Banyak meeting bukan berarti tidak ada kegiatan fun. Paling seru di Darwin? Lihat buaya! Bisa lihat yang liar lewat helikopter, lihat di ‘’miniatur kebun binatang’’ di tengah kota, atau di taman khusus yang lebih luas di pinggiran kota. Buaya benar-benar hal besar di Australia. Dan buaya d i A u s t r a l i a b e n a r- b e n a r besar. Beruntung, saya dapat tiga cara lihat buaya. Pertama, lewat Crocosaurus Cove, di tengah kota (di dekat pusat perbelanjaan dan perkantoran). Tempat itu merupakan miniatur kebun binatang bagi orang yang tak sempat berkunjung ke tempat lebih besar di pinggir kota atau di alam bebas. Dengan bayar 28 dolar Aussie, kita bisa menikmatinya setiap hari pukul 08.00 sampai 20.00. Di dalamnya cukup mengesankan. Banyak buaya besar (sampai panjang 5,5 meter) di dalam tangki akuarium raksasa. Kalau mau bayar 120 dolar ekstra, kita bisa ‘’berenang’’ bersama buaya-buaya itu. Tidak berenang bebas, tentunya. Kita berenang di kolam tangki di sebelah tangki buaya, dipisahkan dinding kaca. Atau, kita dimasukkan ke dalam sebuah sangkar, lalu sangkar itu dimasukkan ke dalam tangki untuk bisa berinteraksi langsung secara aman. Kurang seru? Kita juga bisa ke Crocodylus Park, tak jauh dari bandara. Itu seperti kebun binatang ‘’normal’’, dan punya lebih banyak buaya. Tiket masuk kurang lebih sama, tapi di sini lebih banyak yang bisa didapat. Di sana, kita bisa melihat show memberi makan buaya (daging ayam digantung di kabel, lalu buaya di danau buatan melompat vertikal untuk memakannya).

Setelah itu, semua pengunjung diberi kesempatan untuk ikut merasakan serunya memberi makan buaya-buaya besar tersebut (banyak yang panjangnya sampai 5 meter). Cukup mendebarkan juga. Sebab, buaya-buaya itu tampak diam, tapi lantas bergerak vertikal begitu cepat untuk menangkap makanan yang kita gantung di ujung tali. Ada pula museum buaya, termasuk di dalamnya menceritakan kasus-kasus buaya makan manusia di berbagai penjuru dunia (banyak di Malaysia). Bagi yang ingin melakukan ‘’pembalasan’’, Crocodylus Park juga menyediakan kafe yang berjualan daging buaya dan produk-produk kulit buaya berlisensi. Ada fillet, ada burger. Katanya, daging buaya itu baik karena rendah lemak dan kolesterol. Di Crocodylus Park memang ada peternakan buaya, untuk mendapatkan daging dan kulitnya. Saya tidak mencoba seperti apa daging buaya. Tapi, Broughton Robertson, wakil department of foreign affairs dan trade dari Canberra yang mendampingi saya, sempat menjajal burger buaya. Katanya, rasanya seperti daging ayam. Saya balas: ‘’Saya pernah baca kanibal mengaku daging manusia juga terasa seperti ayam.’’ Sebenarnya, cara paling seru adalah dengan naik perahu di Adelaide River, tak jauh dari Darwin. Di sana masih banyak buaya berkeliaran liar. Saya, Robertson, dan Donny Rahardian (basketball operations manager DBL Indonesia) diajak menikmati dengan cara lebih seru. Kami diajak Jeff Blake, seorang pengusaha setempat, naik helikopternya mengelilingi Darwin. Mulanya k a m i p u t a r- p u t a r d i a t a s kota, lalu menikmati pantai yang indah. Sayang, karena ancaman buaya, pantai tidak direnangi. Untung juga, kalau tidak, pengunjung Bali bakal banyak berkurang! Sebelum balik ke rumahnya, Blake mengajak terbang ke ‘’alam bebas’’ di luar kota. Blake menerbangkan helikopter Bell-nya rendah mengikuti alur Adelaide River, dan tak akan berputar balik sampai melihat buaya liar. Untung tidak perlu waktu lama. Saya melihat dua buaya mengapung di tengah sungai. Darwin memang kota ‘’kecil’’, tapi ada banyak yang bisa dinikmati di sana. Dan kelak, pengin juga rasanya mengajak keluarga ke sana. Tenang, santai, dan harga relatif lebih terjangkau. Cocok untuk menjauhkan diri dan menenangkan diri dari kehidupan sehari-hari. (*)


12

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos News Network (JPNN)

HBA Hadiri Buka Bersama Indonesia Bisa JAMBI- Kandidat Gubernur Jambi, Hasan Basri Agus (HBA) menghadiri acara buka bersama, yang digelar oleh Ormas Indonesia Bisa. HBA hadir sebagai dewan penasehat Indonesia Bisa. Dalam kesempatan itu, turut hadir juga ketua dewan penasehat Indonesia Bisa, Indrawati Sukadis, Ketua Indonesia Bisa Nuzran Joher dan beberapa tokoh lainnya. Indonesia Bisa, juga memberikan santunan kepada beberapa anak yatim piatu. Ketua Dewan Penasehat Indonesia Bisa Indrawati Sukadis mengatakan, kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi setelah ormas Indonesia Bisa sukses memenangkan pasangan SBY-Boediono dalam Pilpres. “Kita patut bersyukur, Pilpres dan Pileg dapat berjalan lancar,”ujarnya. Dalam kesempatan itu, HBA juga tampak akrab dengan Indrawati Sukadis, yang juga Korwil Partai Demokrat. (adv)

Hasan Basri Agus paling kiri dan pengurus Indonesia Bisa

Foto-foto M.Khaidir/je

Nampak akrab, HBA, Walikota Jambi Bambang Priyanto, Sutrisno dan Rektor IAIN Mukhtar pada acara buka bersama

Dari kiri : Sutrisno, A.Somad dan undangan yang lain dalam acara buka bersama

Para anak yatim piatu foto bersama dengan pegurus Indonesia Bisa

Hasan Basri Agus

HBA, Nuzran Joher bersama para undangan yang hadir

Undangan yang hadir

Bupati Adakan Buka Bersama dan Peringatan Nuzul Quran Bertempat di Pendopo Rumah dinas Bupati Tebo Senin (07/9) kemarin, Bupati Tebo Drs.H.A Madjid Mu’az MM mengadakan buka bersama dengan Danrem Jambi beserta rombongan, hadir pula dalam acara tersebut Wabub Sukandar S.Kom, MSi, unsur muspida Kabupaten Tebo, para kepala dinas, para alim ulama dan undangan lainnya. Usai melaksanakan buka bersama yang cukup meriah itu di lanjutkan dengan salat Magrib berjamaah dan salat Tarawih sekaligus peringatan Nuzulul Quran di Masjid Jami’ AsSa’adah Muara Tebo. Dalam peringatan Nuzul Quran tampak ratusan warga Muaratebo mengikuti acara tersebut dengan hikmat Bupati Tebo dalam sambutannya dalam peringatan Nuzul Quran mengajak Umat Muslim

Bupati saat bersama Danrem di Rumah Dinas Bupati

Bupati bersama Danrem, Dandim 0416 Bute, ketua DPRD, Kajari, dan undangan lainnya

Ibu Hj Umi Kalsum Madjid Muaz dan jamaah masjid saat hadir pada peringatan Nuzul Quran

Undangan dan masyarakat yang hadir pada buka puasa Suasana buka puasa bersama bersama kemarin

http://www.jambiekspres.co.id

agar kembali kepada Alquran dan dapat menerapkan ajaranajarannya dalam kehidupan sehari-hari, karena menurutnya satu-satunya yang dapat menghantarkan manusia pada kebahagiaan dunia dan akhirat adalah Alquran. “Mari kita bersama-sama mengajak diri dan keluarga kita benar-benar berpedoman kepada Alquran dalam kehidupan keseharian kita,” ujar bupati. Danrem Jambi dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih yang sebesarbesarnya atas sambutan yang hangat dan jamuan yang memuaskan, dalam kehadirannya di Kabupaten Tebo. “Saya sangat berterima kasih atas sambutan dan jamuannya yang begitu hangat dan berharap Kabupaten Tebo kedepan dapat lebih baik lagi,” tandasnya. (ril/adv)

Foto-foto M.Yusril Jambi Ekspres

Danrem saat menyampaikan sambutan

Sambutan Bupati Tebo saat acara buka bersama di Pendopo Bupati

Masyarakat yang hadir pada peringatan Nuzul Quran

Suasana peringatan Nuzul Quran di Masjid Jami As-Saadah serta Wabup dan undangan lainnya saat buka puasa bersama

email: jambiekspres@yahoo.com


0741-7084545 0 8 1 2 74 5 8 8 9 5 9 0 8 1 2 66563664

HOTLINE LANGGANAN

Jambi Ekspres

rabu, 09 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

13

Ramadan, Parkir Liar Marak Di Beberapa Lokasi, Jalan Macet JAMBI – Selama bulan Ramadan tahun ini, muncul berbagai lokasi parkir yang tak terdaftar di Kantor Pengelola Parkir alias liar. Pemkot sendiri mengaku gerah dengan kondisi ini. ‘’Ini akan kita cek ulang, lokasi mana saja yang tidak terdaftar tersebut,’’ ungkap Wakil Walikota Jambi, Sum Indra kepada koran ini, kemarin. Selain itu, dia menghimbau kepada petugas parkir agar memungut jasa parkir sesuai

RIDWAN/JAMBI EKSPRES

KAWASAN PARKIR : Salah satu kawasan parkir yang terletak di pasar kota Jambi.

Jelang Lebaran, Waspadai Daging Oplosan

Malam Lailatul qodar Assalamualaikum pak ustad. Saya mau bertanya, apakah Lailatulqodar itu hanya diperoleh orang tertentu saja. Atau bisa didapati semua orang ? 08136764xxxx USTAD : semua orang bisa memperoleh lailatul qodar asalkan beribadah pada malam tersebut. Ciri-ciri orang yang mendapatkan lailatulqodar yakni berubah baik tingkah lakunya setelah ramadan berlangsung.

JAMBI – Mendekati lebaran nanti masyarakat diminta berhati-hati dalam membeli daging. Soalnya, pada saat itu permintaan daging meningkat. Dan ini bisa saja dimanfaatkan oleh orang tak bertanggungjawab untuk melakukan aksi terlarang. Misalnya, dengan menjual daging oplosan. ‘’Jika sampai terjadi, kita mengutuk keras hal itu,’’ ungkap Kadis Peternakan Provinsi Jambi, Hanif Lubis kemarin.

Babi Haram Assalamualaikum pak ustad, mengapa daging babi diharamkan buat kita ? 08136637xxx USTAD : daging babi diharamkan untuk umat Islam karena hal itu tercantum dalam Alquran. Sementara secara lahiriah, pada zaman nabi Isa AS, manusia pernah menjadi babi. Makanya, babi ini tidak memiliki kulit, akan tetapi langsung daging. Jika kita memakan babi, sama saja dengan memakan manusia.

4 Baca Jelang.. hal 23

Penerimaan Pajak Reklame

JENN

DIPAPAH : Salah satu anggota dewan yang dilantik kemarin, Mukti Zakaria saat dipapah keluar dari barisan pelantikan karena nyaris pingsan. Proses pelantikan DPRD yang dikawal oleh aparat bersenjata. (bawah)

45 Dewan Dilantik, 1 Nyaris Pingsan Gubernur Harap Hubungan Semakin Membaik

harga

Distan Tuding Permainan Spekulan JAMBI – Berfluktuasi harga Cabe dan Beras di pasaran dituding akibat permainan spekulan. Mengingat, hampir tiap hari, hargaharga menjelang lebaran ini berubah-ubah. ‘’Kalau memang akibat kurangnya produksi, kenaikan harga bersifat berkelanjutan,’’ ungkap Kadis Pertanian dan Tanaman Pangan, Ir Abu Sucamah MM, yang ditemui koran ini diselasela acara In House Training Bimbingan Teknis Personel OKKPD Provinsi Jambi di Grand Hotel kemarin. 4 Baca Distan.. hal 23

lebaran

Polda Turunkan 2.436 Ribu Pasukan JAMBI – Guna pengamanan jalannya perayaan Hari Raya Idul Fitri 1430 H, Polda Jambi beserta seluruh jajarannya, akan melakukan pengamanan mulai H -7 hingga H +7 lebaran. Ditemui di Gedung DPRD Provinsi Jambi kemarin (08/09), Kapolda Jambi, Brigjen Budi Gunawan kepada sejumlah wartawan mengatakan, pihaknya akan menurunkan sepertiga dari total kekuatan yang ada. “Ada 2.436 ribu pasukan yang akan disiagakan disejumlah jalur mudik,” jelasnya. 4 Baca Polda.. hal 23

http://www.jambiekspres.co.id

dengan yang tertera di dalam Perda. ‘’Ini kan prilaku oknum-oknum, untuk dinas parkir tidak. Jadi ini nanti memang akan kita ambil tindakan tegas,’’ ucapnya. Sementara itu anggota DPRD Kota Jambi, Horizon mengharapkan kantor pengelola parkir bertindak tegas. Dan kedepan katanya, dirinya bersama anggota dewan dari fraksinya akan mengawasi semua tindakan dan kebijakan yang diambil Kantor Pengelola Parkir tersebut. ‘’Kepala kantor pengelola parkir harus memiliki program kerja yang jelas untuk melakukan penertiban dan meningkatkan PAD,’’ tuturnya. 4 Baca Ramadan.. hal 23

JAMBI - Tak biasanya ruang sidang paripurna gedung DPRD Provinsi Jambi penuh. Kemarin (08/09), hampir semua bangku terisi, semua hadirin tertata rapi. Begitu pula peci dikepala tidak ketinggalan bagi anggota dewan pria.

4 Baca 45 Dewan.. hal 23

1. 2.

Target Pajak Rp 3,5 M Capaian hingga bulan Agustus Rp 2.250.406.000 Data : Dispenda Kota Jambi

Pajak Reklame Hampir Capai Target JAMBI – Penerimaan pajak reklame untuk tahun 2009 hampir mencapai target seperti yang ditetapkan oleh Dinas Pendapatan Daerah Kota Jambi. Untuk tahun 2009 ini Dispenda menargetkan penerimaan dari pajak reklame sebesar Rp 3,5 M. Hingga bulan Agustus 2009, penerimaannya sudah mencapai Rp 2.250.406.000. Terkait dengan izin pemasangan reklame, Dra. Hj. Asiah, Sekretaris Dispenda mengungkapkan bahwa ada tahapan yang harus dipenuhi oleh pihak pemasang reklame. 4 Baca Pajak.. hal 23

Edi Nata Prawira, Pengusaha Bisnis Travel Sukses di Jambi

Berawal dari Hobi, Kini Menjadi Biro Perjalanan Bergengsi Hobi traveling menjadi ilham baginya untuk merambah bisnis travel agent atau biro perjalanan di Jambi. Padahal dulunya, sosok pengusaha muda ini sudah menduduki posisi strategis yakni menjadi Branch Manager di sebuah perusahaan asuransi ternama. DEWI SUSANTI Memulai usaha sejak 2003 lalu, Edi Nata Prawira atau akrab disapa Edi ini dulunya pernah menjadi pimpinan Cabang Asuransi Sewu New York Life. Posisi yang sangat strategis sekali dalam sebuah karir cemerlang ini ia tinggalkan karena ingin membuka usaha serta membuka lapangan kerja bagi orang lain. Dengan pikiran cemerlang serta ide kreatifnya yang tak pernah henti, pengusaha kelahiran

1 Mei 1968 di Tanjung pinang ini pun berhasil memimpin PT Mentari Lintas Buana Tour & Travel hingga besar seperti saat ini. “Awalnya saya memulai usaha di ruangan berukuran 4 x 5 meter ini,” ungkap Edi menunjukkan ruangan kerjanya yang ternyata menjadi cikal bakal tempat usahanya yang terus berkembang pesat. Dengan satu orang karyawan yang membantu, setahap demi seta-

ISTIMEWA /JAMBI EKSPRES

BERSAMA KELUARGA : Edi Nata Prawira pengusaha bisnis travel sukses di Jambi.

hap, Edi berhasil mengembangkan usahanya hingga familiar oleh masyarakat. Sampai pada akhirnya pengusaha yang suka berorganisasi ini mampu mempekerjakan delapan karyawan. Lalu kenapa nama PT Mentari Lintas Buana atau yang lebih akrab Mentari Tour & Travel menjadi pilihannya? Dikatakan anak ke dua dari tiga bersaudara ini, tidak lain karena kartu Seluler yang ia pakai saat itu. “Waktu itu saya lagi nyari nama apa yang bagus untuk biro perjalanan yang saya buka. Lalu saya terpikir, kenapa tidak pakai Mentari saja, sesuai dengan kartu seluler saya dan juga mudah diingat,” kenangnya. Maka, nama PT Mentari Lintas Buana pun menjadi pilihannya. Dan memang, nama yang mudah diingat

ini menjadi pilihan banyak orang hingga terus dipercaya sebagai biro perjalanan yang terpercaya. Tak heran, saat ini untuk penjualan tiket perusahaan yang ia pimpin termasuk dalam lima besar. “Kreativitas dan inovasi tiada henti adalah marketing trik kita untuk terus bertahan,” jelas pengusaha yang hobi traveling dan main golf ini. Tak heran, di tengah banyaknya kompetitor, Pt Mentari Lintas Buana terus dipercaya. Servis memuaskan serta selalu terdepan dalam inovasi dan kreasi terus menjadi ciri khasnya. Semua tentu saja tak lepas dari SDM serta efesiensi dalam semua hal yang ia terapkan. Lalu apa target Edi di masa depan? 4 Baca Berawal.. hal 23

iklan: je_printad@yahoo.com


14

rabu, 09 september 2009

bisnis

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Penarikan Uang Tunai Meningkat Nasabah Tarik Dana untuk Lebaran JAMBI - Selama Ramadan, transaksi perbankan mulai didominasi oleh transaksi penarikan uang tunai, baik penarikan melalui jasa layanan kantor bank maupun penarikan melalui mesin Anjungan Tunai Mandiri atau ATM. “Hampir semua bentuk layanan transaksi tetap tinggi selama Ramadan, namun kebanyakan nasabah memang lebih banyak

melakukan penarikan uang tunai” ungkap Heru Setiabudi, Branch Manager melalui Rina, Divisi Marketing Bank Mandiri Cabang Jambi kemarin. Seiring dengan tingginya tingkat penarikan yang terjadi, pihak perbankan pun melakukan penambahan dana di mesin ATM. “Restocking juga meningkat” tambah Rina lagi. Hampir sama, Antony Williem, Area Sales Manager UOB Buana Jambi mengatakan, transaksi di Bank yang ia pimpin meningkat dan kebanyakan memang didominasi oleh penarikan uang tunai.

Meningkatkan pelayanan, mereka pun melakukan penambahan dana untuk ATM mereka. “Tingginya transaksi penarikan uang tunai otomatis terjadi penambahan dana di ATM”, ujar Antony lagi. Sementara itu Obaid Mujahid Fahmy, Marketing Manager Bank Muamalat Jambi mengatakan bahwa transaksi mereka cenderung tetap namun untuk transaksi berupa penarikan memang cenderung terjadi peningkatan, sementara untuk Giro, tabungan, dan deposito cenderung mengalami penurunan.

“Khusus untuk Giro memang mengalami penurunan, tabungan dan deposito juga mengalami penurunan karena banyak deposito yang cair, namun untuk penarikan cenderung mengalami peningkatan, hal ini mungkin disebabkan banyak nasabah menggunakan dana untuk berbagai keperluan menyambut Lebaran”, ujar Obaid lagi. Mengingat sampai hari ini Muamalat tidak memiliki mesin ATM sendiri dan masih bekerjaama dengan bank-bank lain, maka tidak terjadi penambahan dana untuk ATM. (cr1)

Mobil Kinclong di Derici Car Wash JAMBI - Bila ingin mobil kinclong Anda perlu menjadikan Derici Car Wash & Profesional Care yang beralamat di Jln. Profesor Sumantri Brojonegoro sebagai ahlinya. Sembari menunggu mobil dicuci, Anda bias pula menikmati suasana santai dan penuh keakraban. Dengan tawaran suasana yang nyaman, pelayanan yang ramah, serta didukung teknisi ahli berpengalaman, menjadikan Derici Car Wash & Profesional Care sebagai tempat pencucian mobil yang unik dan layak menjadi pilihan. “Awal berdirinya Derici adalah karena kami melihat peluangnya di Jambi, kemudian kami merancang untuk masuk ke pasaran Jambi dengan tampilan beda”. Ujar Riko, Pemilik sekaligus Pengelola Derici Car Wash & Profesional Care Jambi. Lebih lanjut ia mengatakan bahwa sebelum membuka Derici Car Wash & Profesional Care mereka telah merancang konsep berdirinya Derici Car Wash & Profesional, sehingga Derici mempunyai Keunikan dan posisi yang bagus. Derici Car Wash mampu melayani hingga 100 mobil perhari, dan bisa mencapai lebih dari 3000 mobil per bulan. Selain menggelar jasa cuci mobil, Derici juga menawarkan paket perawatan Derici Profesional mulai dari engine care,

lintas

KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

PROFESIONAL: Sempurnakan penampilan mobil Anda, percayakan oleh ahlinya di Derici Car Wash & Profesional Care.

body care, winshield care, window care, interior care. Bicara soal harga, sangat bervariasi, semua ditawarkan sesuai dengan jenis perawatan yang dilakukan dan jenis mobil yang akan diberi perawatan, misalkan saja untuk perawatan mesin / engine care ditawarkan dengan harga Rp 225 ribu untuk ukuran mobil small seperti Honda Jazz, Yarris, dan lainnya dan ditawarkan

dengan harga Rp 300 ribu untuk ukuran mobil large seperti Kijang, Innova, Apv, dan lainnya. Buka hari Kamis sampai dengan Selasa pukul 07.30 – 16.30 Derici Car Wash & Profesional menawarkan harga sebesar Rp 35 ribu untuk jasa cuci mobil, namun bisa lebih dari itu disesuaikan dengan tingkat kekotoran mobil. Riko mengatakan harga mereka diatas

rata-rata dikarenakan proses kerja mereka yang berbeda, lebih fokus, lebih menyeluruh. Nah dengan segala konsep, posisi, pelayanan dan kenyamanan serta kualitas yang ditawarkan Derici, silakan untuk menjadikan Derici sebagai pilihan anda, karena Derici memberikan potongan harga sebesar 30 % sampai dengan 15 September 2009 untuk Derici Profesional Care atau perawatan mobil. (cr1)

Kredit Produk Elektronik Naik FOTO: DONA/JAMBI EKSPRES

JAM MANOHARA

Tren memang terkadang latah. Heboh dengan skandal dan pemberitaan model cantik Manohara, produsen produk fashion pun memanfaatkan Manohara sebagai icon produk mereka. Seperti jam tangan yang kini banyak beredar di pasaran, diberi nama Jam Manohara. Tak sia-sia, Jam Manohara pun banyak dicari mereka yang hobi menggunakan aksesori tangan ini. Desainnya? Cukup sederhana, seperti foto di atas. Tak perlu pula mengeluarkan uang banyak, Jam Manohara ternyata dibandrol dengan harga murah meriah. Tak semahal kontrak honor sinetron Manohara, Jamnya cukup dimiliki jika punya bajet Rp 30 ribu. Tertarik ingin membelinya? Sangatlah mudah, hampir semua pertokoan yang menjual jam tangan yang ada di Kota Jambi menawarkan Jam Manohara ini. Embel-embel Anda akan secantik Manohara pun pasti terdengar dari mulut penjualnya. Tertarik?. (dpc)

kompetisi jurnalis

Lomba Karya Tulis dan Foto Esia JAMBI – Tahun ini operator CDMA terkemuka Esia menggelar lomba karya tulis dan lomba foto untuk kalangan wartawan. Pogram ini sebagai wujud penghargaan dan perhatian Bakrie Telecom kepada para jurnalis yang telah berperan serta membesarkan dan mempromosikan Esia di tengah masyarakat. Tumpal Haryanto Simamura, Area Head Esia Jambi mengatakan, lomba ini dikaitkan pula dengan suasana dalam menyambut bulan suci Ramadan dan Idul Fitri dimana pada saat – saat tersebut masyarakat sangat membutuhkan sarana telekomunikasi untuk mempererat tali silaturahmi. Ditentukan dua tema, pertama indahnya Ramdan dan Idul Fitri 1430 H bersama HP Esia hidayah plus dan HP hidayah syiar, tema kedua yaitu Ramadan bersama Esia silaturahmi gratis hingga 30 September beserta sinyal mantap Esia. “Kita berharap peran para jurnalis Jambi ikut meramaikan lomba ini,” terangnya. Esia menyiapkan hadiah masingmasing, Juara I berupa uang tunai Rp 2 Juta, Juara II Rp 1,5 Juta dan Juara III Rp 1 Juta. Hasil karya tulis dipublikasikan dari tanggal 1 September hingga 30 September 2009 dan pengumuman dilakukan per tanggal 9 Oktober 2009 di gerai Bakrie Telecom dan pemenang akan dihubungi pihak Esia. (dpc)

Adira Quantum Multifinance Gencarkan Promo JAMBI – Lebaran tak lama lagi datang, berbagai persiapan mulai dilakukan, mulai dari baju lebaran, kue hingga perlengkapan rumah tangga seperti produk elektronik. Jadi jangan heran, jelang Lebaran kredit produkproduk elektronik pun meningkat cukup signifikan. Demikian disampaikan Elvina Betharia Manurung, Bussines Relation Adira Quantum Multifinance Cabang Jambi kemarin. Bekerjasama dengan hampir semua toko elektronik yang ada di Jambi, jumlah masyarakat yang memanfaatkan lembaga pembiayaan Adira Quantum Multifinance diakui Elvina mencapai angka yang berarti selama Ramadhan ini. “Kita pun optimis mendekati hari dekat-dekat Lebaran nanti katrol kredit akan semakin naik,” lanjutnya. Agar kesempatan masyarakat memanfaatkan sistem kredit semakin luas, Adira Quantum Multifinance pun menggelar banyak promo selama Ramadan ini. “Kita berlakukan bagi

nasabah lama Adira Quantum Multifinance maupun bagi calon nasabah baru kita,” lanjut Elvina. Bagi nasabah lama, bisa memanfaatkan diskon harga Rp 100 Ribu, yang bisa dijadikan uang muka bagi konsumen. Sementara bagi nasabah baru, bisa memanfa a t k a n d i s k o n biaya administrasi hingga 50 persen dari Rp 75.000 menjadi Rp 38 Ribu. “Ada pula promo gratis angsuran pertama sampai dengan angsuran ke tiga, untuk minimal pembayaran Rp 3,5 Juta,” lanjutnya. Jenis produk elektronik yang bisa dikreditkan masyarakat tentu akan disesuaikan dengan kebutuhan konsumen. “Kita juga telah bekerjasama dengan berbagai merchand, jadi merek apapun yang ingin dikreditkan masyarakat besar peluang bisa kita rangkul,” lanjutnya. Meski Adira Quantum Multifinance juga merangkul pembiayaan untuk produk furnitur, namun momen Lebaran tak memberi makna tersendiri untuk promo kredit perabotan. “Namun kita tetap memberikan bunga kompetitif untuk kredit furnitur dan akan membantu masyarakat memiliki berbagai produk furnitur dengan lebih mudah dan nyaman,” lanjutnya. (dpc)

M KHAIDIR/JAMBI EKSPRES

KREDIT UNTUK LEBARAN: Lebaran jadi saat yang tepat bagi masyarakat melengkapi rumahnya dengan produk elektronik baru. Adira Finance Multi Finance memfasilitasi masyarakat memiliki produk dengan cara lebih mudah dan angsuran ringan.


Jambi Ekspres

RABU, 09 SEPTEMBER 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

TIPS

Manfaat Serat bagi Kesehatan SERAT juga merupakan makanan yang penting bagi tubuh. Menurut Kasi Pelayanan Gizi Dinas Kesehatan Kota Jambi, Idiet Harianto SKM MKes, fungsi serat tersebut, pertama mengontrol berat badan atau membantu diet. ''Karena tidak dicerna, serat masuk ke usus besar dalam keadaan utuh. Selain itu, serat mencapai usus besar dalam volume besar dan membutuhkan tempat luas, sehingga menimbulkan perasaan kenyang,'' tukasnya. Oleh karena itu, lanjutnya, kehadiran serat dalam l a m b u n g dan saluran pencernaan menimbulkan perasaaan kenyang lebih lama. S e h i n g g a k o n s u m s i m a k a n a n dapat dik u r a n g i . ''Mengkonsumsi makanan tinggi serat dan mengurangi lemak d a n g u l a dapat membantu menurunkan berat badan. Hal ini dapat dibuktikan, karena makanan tinggi serat menghasilkan energi jauh lebih sedikit dibanding lemak dan gula,'' tukasnya. Selain itu, dirinya mengatakan, serat juga dapat mengontrol kolesterol dan menurunkan risiko sakit jantung/stroke. Dikatakannya, serat dapat mengikat kolesterol dan asam empedu serta membawanya keluar dari tubuh bersama dengan tinja. Sehingga konsentrasi lemak dan kadar kolesterol dalam darah menurun dan kemungkinan risiko sakit jantung/stroke juga turun. ''Serat dapat menjaga kadar air dalam saluran pencernaan. Oleh karena itu serat dapat membantu memperlunak konsistensi tinja. Sehingga mudah dikeluarkan dan membantu mengatasi susah buang air besar,'' ucapnya. Lebih lanjut dikatakannya, serat juga dapat mencegah terjadinya wasir. Konsistensi tinja lunak sebutnya, akan membantu mengurangi kerja gerakan otot rektal dan mengurangi tekanan pada rektum sehingga wasir dapat dicegah. ''Serat dapat mempercepat lewatnya makanan dalam saluran pencernaan sehingga memperpendek waktu transit dan membantu mencegah paparan bahan penyebab kanker pada saluran pencernaan,'' tandasnya. (arm/dpc/***)

15

Kesehatan Jantung Jangan Diabaikan Brokoli dan Sayur Hijau Obat Jitu JAMBI - Kesehatan sangat mahal harganya. pentingnya tetap sehat saat akan sangat terasa jika tubuh jatuh sakit dan terbaring di Rumah sakit. Berbagai ciri penyakit jantung seperti jantung bengkak, jantung koroner atau gagal jantung patut diwaspadai sedini mungkin. dr H Sahlian Lubis juga mengatakan,

mempelajari asuhan keperawatan atau askep jantung jauh lebih baik dari pada mengobatinya. Dijelaskan Sahlian, sudah cukup lama diyakini dapat membantu jantung tetap sehat namun khasiat brokoli yang merupakan bagian dari sayur-sayuran secara medis baru diketahui sekarang. Ternyata menurut Sahlian, senyawa alami yang terkandung di dalam brokoli yang dapat memicu protein pelindung non aktif di bagian arteri jantung sehingga menghindari

terjadinya penyumbatan. Dirinya mengatakan bahwa Brokoli selama ini dikenal baik untuk kesehatan jantung tapi banyak yang tidak tahu alasannya. Brokoli dan sayuran hijau telah menemukan bukti zat nya yang terkandung meningkatkan pertahanan alami dan melindungi dari penyumbatan pembuluh darah yang bisa menyebabkan serangan jantung. Selain itu dia menyebutkan bahwa zat sulforaphane yaitu senyawa yang secara alami terkandung di dalam brokoli yang dapat mengaktifkan

protein pelindung tidak aktif di bagian arteri yang rentan terhadap penyumbatan. Menurutnya masyarakat juga mengetahui bahwa sayuran sangat baik bagi tubuh. ‘’Tapi masih banyak yang enggan mengkosumsinya dan tidak tahu menfaatnya,” ujar Peltu Kadis Kesehatan Kota Jambi kemarin Ditambahkannya, telah diketahui menyumbatnya pembuluh darah juga sangat rentan menyebabkan Penyakit jantung.. ‘Sangat rentan itu makanya harus ditasio secepatnya. (ika)

Capek Sakau, Berobat Metadon CAPEK. Itulah salah satu alasan Abdul Aziz berniat menghentikan kecanduannya terhadap putau. Dia selalu terbayangbayang narkotika jenis suntik tersebut. Jika sehari tak bertemu putau, tubuhnya terasa sakit semua alias sakau. ''Saya ingin berhenti. Sudah capek begitu terus, sakau, ketagihan, suntik lagi, sakau, ketagihan, suntik lagi. Begitu terus-menerus,'' katanya. Aziz mengaku kenal putau sejak duduk di bangku SMA. Lagi pula, dia juga merasa bersalah kepada orang tuanya. ''Kasihan mereka yang menderita karena saya. Ini juga menjadi alasan saya berhenti pakai putau,'' lanjut pria 31 tahun itu. Atas saran salah seorang teman, Aziz mengikuti terapi rumatan metadon di RSUD dr Soetomo Surabaya. Dia menjalani terapi tersebut sejak 2006, ketika Poliklinik Rumatan Metadon dibuka. Awalnya, Aziz minum 80 mililiter. Namun, saat ini sudah berkurang menjadi 45 mililiter metadon setiap hari. ''Minumnya tiap hari. Tak boleh bolong-bolong kalau ingin cepat sembuh,'' jelasnya. Apa dampak setelah ikut terapi rumatan metadon? Anak ketiga di antara empat bersaudara itu mengatakan tubuhnya lebih bugar. Sebab, metadon tak membuat pasien jadi sakau. Dia juga bisa makan enak, hidup

JPNN

SAKAU : Salah seorang pecandu Narkoba saat didepan petugas meminum obat.

teratur, dan kerja dengan baik. Saat ini Aziz menjadi aktivis East Java Action (EJA), sekelompok mantan pengguna narkoba dan partisipan yang concern terhadap Napza dan HIV/AIDS. ''Kalau dulu ketika masih pakai putau, tubuh ini rasanya sakit semua. Baru kalau pakai putau, tubuh rasanya enak. Tidur dan makan juga nggak enak kalau nggak pakai putau dulu,'' katanya. Selain itu, dari segi ekonomi, lebih murah metadon. Cukup membayar Rp 3 ribu. Nah, harga putau puluhan hingga ratusan ribu

rupiah. ''Maka, bila sudah ketagihan, bisa gelap mata. Barang yang bisa dijual akan diambil, bila perlu dicuri, untuk membeli putau,'' tambahnya. Pernah ''reuni'' dengan sesama pengguna putau? Aziz mengatakan, kalau sekadar bertemu, memang sering. Tapi, untuk kembali memakai putau, pria lajang itu sudah tak mau lagi. ''Alhamdulillah, saya tak pernah tergoda lagi. Padahal, banyak teman-teman yang mengajak reuni,'' katanya. Itu disebabkan niatnya untuk sembuh dari ketergantungan narkoba sangat kuat.

Ditambah, dukungan dari keluarga dan orang terdekatnya. ''Saya jadi semangat cepat sembuh,'' ungkapnya. Sebaliknya, Aziz mengajak temantemannya yang masih aktif untuk berhenti dan mengikuti terapi rumatan metadon. Dia juga sering sharing pengalaman bersama mantan pengguna lain. ''Sering kumpul dan berbicara dengan mantan dan yang masih pengguna. Ya, saling menguatkan niat agar bisa segera sembuh dan tak tergoda untuk memakai narkoba lagi,'' lanjutnya. (ai/nda)

TB GLORIA : Jl. Halim Perdana Kusuma No. 29 (samping Widyaloka) Jambi, Telp. 0741-31842 n TB ELEISON : Jl. Rd. Mattaher No. 312 Telp (0741) 24424 Jambi n STUDIO CITRA : Jl. Jend. Sudirman No. 10 Telp 7554267 - HP. 085266261357 (dpn Polda) Thehok Jambi n WARTEL DIANA (RATNA) : Jl. Singadikane Telanaipura No. 51 Telp (0741) 667858/667853 n WARTEL CASANOVA : Jl. Yusuf Nasri No. 8 Samp. Persijam n WARTEL ANANTA : Jl P. Hidayat No. 29 Simp. Kawat Telp/Fax (0741) 41702, 445108, 444533, Email : agrokarya@plasa.com n TOKO PAK KIRMAN : Jl. Budi Utomo No. 04 HP. 0852 6670 3248 - 0813 66445742 - Jl. Pemancar No. 03 Telp (0745) 92029-0852 6670 3249 Singkut-Sarolangun l kode pos 37482. Pembayaran dapat dilakukan lewat : Rek BCA a.n PT. Wahana Semesta Jambi a/c. 119 1385123 - Rek BNI a.n Jambi Ekspres a/c. 006988 7004 - Rek MANDIRI a.n Harian Pagi Jambi Ekspres a/c. 110.0001132627

KEHILANGAN

LOWONGAN

Dbthkan Krywn Pria 20-25Th, tmt SMA di percetakan Hub. 0741-7159335 CITY PRO TELPON (0741) 21888 - 7071888 JL GAJAH MADA NO. 88 JAMBI KHUSUS:JUAL-BELI-SEWA PROPERTY

(04 - 09 - 09)

Tlh hilang Dompet berisi KTP SIM, dll. An. Bahroem Tarigan. Hub. 08127469435 dan 0741-7152211

SERVICE AC MAJU JAYA MENERIMA PEMASANGAN PERBAIKAN DAN PEMELIHARAAN AC BARU/AC BEKAS DLL. HP. 08127465388 - (0741) 7016899

(01 - 01 - 10)

(08 - 11 - 09)

LOWONGAN Dbthkan sgr Pos Sekretrs, Mrkting, Sales, Gdng. Min. SMA, S1 Umur 20-30 Th. Lmrn ke Jl. Karya Maju Lrg. Kayu Manis 1 Telp. 085266761110

MOBIL Dijual Kijang LX New Model 03, Pwr Wind, Cntrlook, DVD/TV, Pwer, Plek 16 Spion & Stir LGX Tlg Air Spoiler, Htam Mtalk, Ban Serep blm prnh pkai, Khusus pemakai Rp. 108 Jt. Hub. 081366997677

(05 - 10 - 09)

Dijual Eks Kredit Avanza Th. 2004. Hub. HP. 085266214567 / 0741-34014

(08 - 14 - 09)

(05 - 10 - 09)

RUMAH Dijual Rmh di Lrg Bakti Smpng ktr PDK Tlg Banjar. Ltai Kramik, PLN, PAM. Hub 081366819292 ad SHM (04 - 09 - 09)

Dijual Rmh d Prmhn Teguh Permi 4 No. E-5 Pall V Kota Baru LT/LB. 192/100M2, 4 KT, 2 KM, Granit. Hub. 081366618456

RUMAH

Rumah di Jalan Multatuli (Mayang Puskes), SHM, Lt. 6 Tbk, LB 211, KT 3, KM 2, Garasi 2 Mobil, Telpon.

Dibuthkan segera :

HUB : 081274072965

SEKRETARIS ADMINISTRASI SUPERVISOR PROMOSI MANAGER PURCHASING MANAGER MARKETING MANAGER SECURITY Wania Min. 25 Th, Max 35 Th

Hub. 0812 74568755

Rmh T.27, LT. 127, KT. 2, KM.3 M2, Full Tralis, Krmk Canopy, Lks. Pall Lima Kota Baru.

HUB : 085266255890

Rmh Bedeng 3 Pnt, Rp. 250 Jt. Ada Tanah lebih utk 1 Bdg dan 1 Rmh baru 5KT & 2KM, Rp. 250 Jt Nego, Fas : PLN 1300, PAM, Pgr Kelilng, SHM, LT 400 M2, Lks Pusat Kota Belakng Ktr PLN Jambi, Lrg. Baladkop No. 40, 100 M dari Jl. Sri Sudewi, lebar Jln 7M

(04 - 21 - 09)

LOWONGAN

DIJUAL CEPAT

Sebuah perusahaan developer terkemuka di Kota Jambi membutuhkan :

ASISTEN MARKETING MANAGER Pria/wanita Min. D3/sedeiajat semua jurusan Berpengalaman Min 1 tahun Berpenampilan menarik

3. -

KASIR Wanita Min SMA sederajat Diutamakan chines Berpengalaman Min. 1 tahun

4. -

ACCOUNTING STAFF Pria/wanita Min. D3/sederajat semua jurusan Berpengalaman Min. 1 tahun

Kirim lamaran ke : HRD PT. Putra Sentosa Prakarsa (PSP) Jl. Prof M. Yamin, SH No. 26/84, Pertigaan Simpang Kawat, Kota Jambi (Paling lambat 15 September 2009)

Dijual Tanah Dijual Tanah beserta Kios 4 Pintu Uk. 20 x 64 M, Sudah ada IMB untuk Ruko 4 Pintu, Gambar dan RAB sudah ada. Lokasi + 80 M dari Lampu Merah BBC depan Samsat Lama Ma. Bulian. Harga Nego.

DIJUAL MOTOR Dijual Honda Tiger CW, Tahun 2006, Hitam, Plat BH, Standar, Orisinil. Harga Nego.

HUB : 0812 7496401

AHLI WC

AHLI WC Gemilang Servis. Melancarkan WC Mampet, Saluran Air Mampet, Bikin Saluran baru, Bikin Rembasan/Septiktank.

HUB. 0812 7497 2371

PERALATAN

HUB : 0852 6628 3707

DIJUAL CEPAT DIJUAL/DIKONTRAKKAN

(08 - 09 - 09)

2. -

08527179779

HUB : 0811 - 7408076

DIJUAL CEPAT

PULSA

Luas + 10.002 M2. Tanah Datar, Cocok utk Perumahan, Indomaret, Mall, Lokasi Strategis, Jalan Aspal dekat Perumahan Bougenville/Kota Baru Indah, Kampung Radja, Sp. Rimbo Jambi. TANPA PERANTARA. HUB :

Rumah di Puri Mayang Cluster Anggrek Blok A 29, SHM, Type 56 + renovasi dapur, LT. 120 M2, 3 Kamar Tidur, 1 Kamar Mandi, Dapur.

PO BOX 88888 NEW

Annisa Organic Center bthkn Tng Marketing, Syrt : Puny kndraan Roda 2, mmpu brkmnksi dgn baik, min SMA/Sdrjt lmrn ditujukn ke Rumah Sakit Bersalin Annisa Jl. Kabia No. 04 Kebun Handil Jbi, plg lbt 30 Sept 2009

MARKETING MANAGER Pria/wanita Min. D3/sederajat semua jurusan Berpengalaman Min. 2 tahun Max umur 35 Th

MOTOR

Dijual Kavling Terbaik : Siap Bangun, di Mendalo Mas, dpn UNJA, tersedia bbrapa luas pilihan mulai 208 M2, 338 M2 dan 556 M2. Fas : Jln Aspal / Beton, Taman, PJU, Security 24 Jam, Air bersih.

DIJUAL/DISEWAKAN

(05 - 10 - 09)

1. -

TANAH D I J UA L TA N A H

LOWONGAN KERJA

HUB : 081266816615/081274914530

Dijual Cpt Tnh 7,5 Tbk, Kbn Kopi, Simpng Serdang sblh TK. Taruna, bs utk Bngun Ruko. Hub. 081366869799

Dbthkan Sgr Tmbng Pnglmn 5 Th, mmlki Srtfkt KTT, Junior IR Tmbng min. S1, Geologis. Pnglmn 3 Th di Tmbng Batu Bara. Hub. 08127867582

TANAH

(04 - 09 - 09)

RENTAL MOBIL

Rumah T.45/120M2. Full Keramik. Full Dek. Jalan Conblok. Lokasi Jaya badi

HUB : 0741-7088581

Mau Jual Pulsa atau Mau Dapat Pulsa Gratis?

Dijual Cepat Rumah

Bergabunglah bersama kami. Alamat Pasar Sayur Jl. Kantor Pos RT. 02 Sabak Ilir.

Rumah Type 55, LT. 230 M2, Pinggir Jalan Aspal. Fas : Kusen Bulian, Full Keramik, PLN, PDAM, Atap Multi Roof. Harga 180 Jt. Peminat Hub :

HP. 085266807085

0813 - 6693 7076

Mau Mendapat Pulsa Gratis dan Penghasilan tambahan Jutaan/ Minggu

Mari Bergabung dengan DBS Dahsyat

Dijual Cepat

Info lebih Jelas Hub :

Rumah SHM, LT/LB = 235/84 M2. Fas : 3 KT, 2 KM, Lt. Keramik, Pagar keliling. Listrik, PDAM. Lokasi : Lrg. Pipa, Lebak Bandung JELUTUNG (Dkt Kantor Samsat Jambi) hrg. 275 JT nego

081367745090 / 081366723592 CARA BARU ISI PULSA, LANGSUNG DAFTAR DARI HP ANDA DAN GRATIS BIAYA PENDAFTARAN.

KOST

CUKUP....... 1. KETIK : DAFTAR.CN002113.NOHP ANDA.NAMA ANDA.KOTA kirim ke 0852 2862 8200 (NO KHUSUS PENDAFTARAN) 2. SMS KE 0897 24 333 64 UNTUK DAPAT PETUNJUK LEBIH LANJUT DAN MENDAPAT PANDUAN TERTULIS 3. SELAMAT BERGABUNG

HUB :0741-7020202 DIJUAL RUMAH

Pria & Wanita Siswa dan Mahasiswa Lokasi Mayang.

HUB : 0741-63839

DIJUAL TANAH Hub. 0813 66868479

Luas 21,5 Tbk. Rp. 7 Jt/tbk, Lokasi Sengeti, Lrg. Amal masuk 120 meter dpn SPBU Pasar. Pemina t Serius.

Dijual Tanah

- GENSET DONGDONG 20 KW 38 A - ARM BOOM EXCAVATOR PC 200 - GRAPE (JEPITAN) EXAVATOR - TANGKI MINYAK 20 TON

HUB : 0741-7095188 / 081994508999

AGEN BATU

Dijual Tanah SHM Luas 1,3 Ha. Di Jalan Baru Sijenjang; Tanah SHM, Luas 12 Tbk, Jl. Pattimura (Blkng Jambi Ekspres).

HUB : 0813 6600 8234

DIJUAL Di Kota Sarolangun 30 CEPAT Tbk, Lbr dpn, 37,20 M TANAH pinggir Lintas. 2,3 KM dari Hub :

Abadi Suite SHM.

0852-6670 9871 DIJUAL CEPAT Tanah 20 Tbk, SHM. Lokasi + 30 Mtr dr Lampu Merah Simpang Tiga Mendalo. Hrg Nego. Tanpa Perantara.

HUB : 0852 66528710 / 0819 2453065

DIJUAL TANAH

Dijual Rumah di Pasir Putih dekat Kolam Renang Pasir Putih, 3 KT, 2 Rg. Tamu, 2 KM, Dapur, Ada Gudang Kecil, Full Krmik, PLN, PAM. Harga Nego.

Dijual Tanah di Lrg. Eksekutif sebelah Perumahan Puri Mayang. Luas 7149 M2, SHM dan Ruko 3 Pintu. Tanpa Perantara. Yang berminat Hubungi :

Hub. 081366754943

HP. 0812 7418285 / 0813 66723592

ALAT CUCI JUAL ALAT CUCI MOTOR DAN MOBIL - Jual hidrolik Cuci Mobil & Motor - Tabung Mesin Salju Uk. 20,40,60,80 Ltr - Shampo Snow - Semir Ban Kilap Body

HUB : 0741-7070348

Jambi Ekspres


16

RABU, 09 SEPTEMBER 2009

Jambi Ekspres

Berharap Allah Mendengar Doaku…

IM3 KOMPAK CORNER

SALAM KOMPAK EDISI 549 • Hi Guys...ada kabar baru nieh buat member IM3 KOMPAK yang sekolahnya dah tergabung dalam IM3 Community. • Nah buat kamu – kamu yang udah tergabung dalam Community ada tambahan benefit buat kalian. Kalo dulu buat sekolah – sekolah yang udah punya community tarif Ce-esannya berlaku setelah pemakain telponnya sehari minimal 2000, sekarang setelah pemakaian Rp.1.500 kalian sudah bisa Ce-Esan gratis ke seluruh komunitas disekolah kalian. Yang udah tergabung di IM3 KOMPAK pastinya.. • Dan untuk tambahan pemakaian telepon Rp. 1.000,- (sehingga total pemakaian telepon Rp. 2.500), anggota community berhak mendapatkan gratis 60 menit bicara ke sesama anggotanya. Berlaku sampai dengan pukul 24.00. • Seru bangeeetss kan udah gratis SMSan dari CE-esan...Gratis nelpon 60 menit juga kesesama anggota Community. • Biar ga bingung bisa dicek melalui *333# dan ikutin deh petunjuk selanjutnya... so easy guys...Ga perlu bingung sendirian lagi kan.. ayo ajak temen kamu ngobrol peke IM3, IM3 SMS bangetttsss juga nelpon Murah Bangetssss • Jangan lupa gabung dengan IM3 KOMPAK komunitasnya pemakai IM3 pelajar dan mahasiswa buruan gabung ya., tinggal isi kupon di bawah ini terus kumpulin deh ke Crew IM3 KOMPAK yang ada di sekolahmu atau bagi sekolah yang belum ada Crew IM3 KOMPAKnya bisa langsung mengantarkan kupon tersebut dilampiri dengan fotokopian kartu pelajar atau KTP ke kantor INDOSAT JAMBI Jl. Sri Soedewi Rt 13 No.01 ( Di Depan rumah dinas walikota) atau ke RADIO EB 102.7 FM dan bisa juga langsung mendaftar ke GALERI INDOSAT JAMBI TAC otre. • Pengen ikutan Beasiswa IM3 KOMPAK? Caranya gampang banget? Ketik POLLING( spasi)IDMEMBER(spasi)NAMA(koma)NAMA SEKOLAH kirim ke 7771. Kuis hari ini : Berapakah tarif minimal pemakaian telepon terbaru dalam IM3 COMMUNITY agar bisa sms gratis ke seluruh komunitas di satu sekolah ? a. Rp 10.000, b. Rp 20.000, c. Rp 1.500, Info : ENDAH 0856-64300202 / 0741- 60899

Jawa Pos National Network (JPNN)

SETIAP pagi aku selalu tersenyum menyambut mentari. Karena kata Bunda kita harus selalu tersenyum setiap memulai hari, agar kebahagiaan dan senyuman juga akan menghampiri kita. Aku pun sebisa mungkin selalu tersenyum berharap kebahagiaan dan senyuman akan menemani hari-hariku. Tapi Bun... sepertinya mereka enggan mampir di hari-hariku. Untuk kesekian kalinya aku harus menerima konsekuensi dari sesuatu yang gak aku perbuat. Tapi aku bisa apa? Pembelaanku sama sekali gak diterima. Usahaku sama sekali gak dilirik. Entah kapan semua ini mulai berawal. Aku pun tak

Cerpen

sanggup untuk sekedar meliputnya pula. mengingatnya. Dan jadilah aku seperti Dulu Bunda adalah guru ini sekarang. Terlempar disekolah ini. Tapi bedari komunitas temanberapa bulan terakhir Ia temanku. Dijadikan bahan di pecat karena dituduh sindiran para guru. Dan bermain affair dengan semua orang seperti mebapak kepala sekolah. nyerangku dengan seguBelum puas Istri dang tuduhan-tuduhan Bapak Kepala Sekotak beralasan. Nama baik lah itu mempermalusekolah yang hancur sekan Bunda di sekolah lalu dihubung-hubungkan dan ikut menyeretdengan aku dan Bundaku. nyeretku dalam masalah Yang aku bisa lakukan ini pula. Ia pun melapor- Dwi Septiyanda cuma menangis. kan masalah ini ke media SMAN 6 Jambi Yang mau mendengar massa hingga berita ini ceritaku cuma Allah. heboh dan mengusik wartawan tv untuk Kini pun aku tinggal sendiri, karena Bunda

Reaksi Temen di Sekitarmu?

mengungsi ke rumah nenek agar tidak berhasil ditemukan oleh para pemburu berita yang selalu memojokkan Bunda. Ayah dan Bunda sudah lama bercerai. Seberapa pun kerasnya hidup kami berdua tanpa Ayah, aku yakin Bunda tak mungkin melakukan hal memalukan yang dituduhkan kepadanya itu. ‘’Ya Allah! Apa salahku? Aku kesepian, aku pengen pelukan Ayah. Belaian Mama. Rangkulan sahabat. Aku gak punya teman buat sekedar mendengarkan ceritaku.’’ Pekikku di suatu malam. Di taman yang biasa aku sebut taman bintang ini aku biasa menceritakan segala keluh kesahku. Meskipun sendiri. Tapi aku berharap Allah mendengarnya serta berdoa semoga keadilan dan kebenaran akan menemukan jalannya, amin. ***

Setuju Puasa Mesti Skul?

45 persen setuju sekolah 55 persen males sekolah

80 persen gak 10 persen setuju 10 persen fifty-fifty 0 persen no comment

Alasan Setuju?

Alasan Gak Setuju?

56 persen ngabisin waktu 25 persen biar pinter 19 persen ketemu temen-temen

43 persen gak konsen 34 persen capek 23 persen % laper 0% gak konsen

SKUL DI BULAN PUASA? Ngaruh Gak Yaah?

Komentar JAUHARIE/ XII IPA 1 Aku sech ada seneng n malesnya kalo mesti tetep skul di bulan puasa. Senengnya sih karena qta bisa ketemu temen-temen qta n puasa jadi gag berasa. Tapi malesnya, yang namanya udah ketemu temen-temen itu bawaannya bikin dosaaa... ajaa. Ada aja bahan buat jadi bahan gosip. (6elis/emy) LYSA LUCIA/ XII IPA 1 Wiidiihh... Enak sech rasanya. Tapi mungkin belom terbiasa aja. Coz biasanya kan qta ada saat istirahat n maem. Tapi ne cuma istirahat tanpa maem. Dan juga qta harus tetep menjaga kondisi tubuh biar tetep kuat ngejalanin puasanya. (6elis/emy)

KARYA TULIS Pengaruh Tayangan Televisi bagi Pelajar (1) TELEVISI adalah sebuah media elektronik yang dapat menyampaikan pesan ataupun informasi kedalam jiwa manusia yaitu lewat mata dan telinga, yang artinya televisi dapat menampilkan gambar ataupun suara. Bukan hanya pelajar, orang tua, anak-anak sangat menyukainya, seolah-olah ada daya magnet yang menarik perhatian mereka semua. Pengaruh televisi bagi para pelajar sangatlah kuat. Jadi, jika pelajar tidak bisa memilih tayangan TV yang tepat, maka mereka akan terpengaruh oleh M tayangan-tayangan P ia Lysa Luc mbi tersebut. Sehingga Ja SMAN 6 dapat membuat para pelajar malas untuk belajar dan bertindak semena-mena. Tapi, bila para pelajar dapat menyeleksi tayangan TV tersebut dan para pelajar dapat memanfaatkannya dengan baik dan dapat menambah ilmu pengetahuan mereka. Misalnya, memilih tayangan TV yang bersangkutan dengan pendidikan bukan soal percintaan, kekerasan, pergaulan bebas, pembunuhan dan sebagainya. Tapi, selama ini televisi lebih banyak membawa dampak negatif bagi pelajar karena kebanyakan pelajar telah salah memilih tayangan televisi. Hal tersebut dikarenakan kurangnya perhatian orang tua. Saat sekarang ini banyak tayangan-tayangan TV yang membawa akibat buruk bagi pelajar, baik tayangan sinetron, film, iklan maupun musik tetapi semua itu bagaikan hal sepele yang dianggap biasa oleh para orang tua. (bersambung)

Team SMA 6 Kota Jambi

EMY/JAMBI EKSPRES

Pembina: Helmi Bakar SPd: Guru Pembina: Elvi Mardani SPd, Eli Anriyani SPd, Yenlina Iriani SPd. Aji Pangestuti (Ketua). Dwi Septianda (Wakil Ketua). Anggota; Lysa Lucia Febryna, Heniyanti, Sri Wahyuni, Diana Yunita, Cane Pefilenti, Naomi Theresia, Ana Safitri, Almira Alodia, Asih Aprillia WD, Fitriane, Retno Wulan, Hari Setiawan, Faisal Akhmad, Mayovi Ardian, Lasma, Lisa Ramadini, Muchroji Patra, Roland Noverdi, Jauharie, Mukti Ari, Sri Wahyuni, Ririn Septiani, Saripah, Misriati, Indah Nurul Hazairin, Ade Putra, Putri Nelpilia.

SRI RAHAYU/ XII IPA 1

MARHABAN Ya Ramadhan. Berpuasa di Bulan Ramadhan adalah wajib bagi semua umat Islam. Umat muslim khususnya menyambut bulan ini dengan penuh suka cita. Atmosfer bulan puasa yang pastinya selalu bikin qta kangen akan kehadirannya. Sahur, Shalat Tarawih, ngabuburit, and BuBar. Keceriaan pun menjadi pemandangan yang umum. Tapi gimana yaa reaksi temen-temen qta anak sekolahan yang mesti tetep skul di bulan puasa. Apa lagi taon ini pemerintah menetapkan gak ada diskon waktu buat jam masuk skul. Tetep masuk jam 7 pagi. Ohh noo...! ‘’Aku sech ada seneng n malesnya kalo mesti tetep skul di bulan puasa. Senengnya sih karena qta bisa ketemu temen-temen qta n puasa jadi gag berasa. Tapi malesnya, yang namanya udah ketemu temen-temen itu bawaannya bikin dosaaa... ajaa. Ada aja bahan buat jadi bahan gosip. Hee...’’ ujar Dwi Septiyanda dari kelas XII IPA 1 SMAN 6 Jambi yang biasa disapa Winda itu. ‘’Wiidiihh... Enak sech rasanya. Tapi mungkin belom terbiasa aja. Coz biasanya kan qta ada saat istirahat n maem. Tapi ne cuma istirahat tanpa maem. Dan juga qta harus tetep menjaga kondisi tubuh biar tetep kuat ngejalanin puasanya.’’ Koment Lysa Lucia, gadis berjilbab yang berasal dari kelas XII IPA 1 SMAN 6 Jambi. ‘’Skul pas lagi puasa bukan hal yang berat. And aku setuju aja kalo qta tetep skul pas puasa. Malah hal yang kayak gini bisa

ngabisin waktu and tanpa terasa qta udah buka aja tuh. So, no problem lah.’’ cuap Adjie Pangestuti yang juga penghuni XII IPA 1 SMAN 6 Jambi. ‘’Gag enak skul di bulan puasa ini. Nguras tenaga n otak untuk berpikir. Yaach sebenernya sech aku kurang setuju kalo mesti skul di bulan puasa, cuma yach gimana lagi.’’ aku Mukty Ari Wibowo dari kelas XII IPA 2 SMAN 6 Jambi. Eh gak mau kalah padangan dari Sri Rahayu dari XII IPA 1. ‘’Skul itu khan qta belajar. Belajar itu khan buat kebaikan untuk diri qta. Nah Insya Allah kalo ntu ngebuat kebaikan. Khan nambahin pahala puasa qta. Lagian daripada pagi-pagi males-malesan yach enak khan pergi ke skul. Bisa ketemu temen and ngerencanain hal yang positif dengan temen-temen. Tau ikutin kegiatan keagamaan yang diadain di skul. Yang jelas berpikir positif aja, karena dengan pikiran qta yang positif mengenai puasa sambil skul, pasti bawaannya seneng-seneng aja.’’ Yaps! Qta kudu berpikir positif and ngelakuin hal itu dengan ikhlas dengan puasa sambil skul itu, qta juga di uji. Qta bisa jujur gak truss and qta bisa berbuat baek ama guru tau temen. ‘’Itung-itung kelakuan yang bandelbandel itu akan dikurangi. Nah mana tau keterusan baek,’’ tambah Henyanti dari XII IPA 2 SMAN 6 Jambi seraya nambalin lagi komentarnya, bahwa kalo skul sambil puasa bikin kegiatan jadi lebih terarah and

enggak banyak terbuang. Jauharie nanggapinnya dari sisi laen. Pertama kalo puasa di liburin, ada juga pihak laen yang terugikan. Misal nech temen–temen yang bisa ke skul pake kendaraan umum ato ojek. ‘’Nah secara otomatis kalo skul libur khan mereka bisa kekurangan pelanggan. Selaen ntu, qta juga kudu kasihan pada temen-temen qta yang kos-kosan coz dia harus puasa gak kumpul ama keluarganya karena skul gak libur.’’ Sebut pejantan dari kelas XII IPA 1 SMAN 6 Jambi. Jadi? ‘’Yach yang jelas gak apa skul di bulan puasa. Tapi waktunya ya gak usah lama, he..he..he.’’ sarannya. Itulah pendapat dari temen-temen qta di SMAN 6 Jaambi. Mungkin kalo menurut temen-temen yang laen ada yang beda and sama. Yang jelas asem manis puasa sambil skul ntu qta ambil positifnya aja. Lagean pemerintah udah netapin tuk qta skul. Yach mo diapain lagi. Berpuasa gag berarti berhenti ngelakuin aktivitas. Banyak hal yang masih bisa dilakuin meski ‘orkestra keroncong perut’ terus mengusik. Tapi inget, qta kudu pandai-pandai memilih aktivitas. Jangan sampe gara-gara ngomongin si A kamu jadi terlalu semangat and kebablasan sampe akhirnya ibadah puasa qta jadi batal. Tapi kalo yang namanya nuntut ilmu alias skul, asal jalaninnya dengan ikhlas, qta pasti tentunya bakal dapet pahala yang berlimpah. (6elis/emy)

Skul itu khan qta belajar. Belajar itu khan buat kebaikan untuk diri qta. Nah Insya Allah kalo ntu ngebuat kebaikan. Khan nambahin pahala puasa qta. Lagian daripada pagi-pagi malesmalesan yach enak khan pergi ke skul. Bisa ketemu temen and ngerencanain hal yang positif dengan temen-temen. (6elis/emy) ADJIE PANGESTUTI/ XII IPA 1 Skul pas lagi puasa bukan hal yang berat. And aku setuju aja kalo qta tetep skul pas puasa. Malah hal yang kayak gini bisa ngabisin waktu and tanpa terasa qta udah buka aja tuh. So, no problem lah. (6elis/emy) MUKTY ARI WIBOWO/ XII IPA 2 Gag enak skul di bulan puasa ini. Nguras tenaga n otak untuk berpikir. Yaach sebenernya sech aku kurang setuju kalo mesti skul di bulan puasa, cuma yach gimana lagi. (6elis/emy) HENYANTI/ XII IPA 2 Yaps! Qta kudu berpikir positif and ngelkuin hal itu dengan ikhlas dengan puasa sambil skul itu, qta juga di uji. Qta bisa jujur gak truss and qta bias berbuat baek ama guru tau temen. Itung-itung kelakuan yang bandel-bandel itu akan dikurangi. Nah mana tau keterusan baek. (6elis/emy)


Jambi Ekspres

rabu, 09 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

17

Giliran Walikota Dukung Guru Favorit JE Hasvia: Sungaipenuh Memang Gudang Sekolah Favorit RINI/JAMBI EKSPRES

ANALIS: AAK Jambi yang berdiri sejak tahun 2000 berkomitmen menciptakan analis kesehatan yang handal dan siap mendukung pembangunan bdiang kesehatan di Prov Jambi.

AAK Siapkan Analis Kesehatan Profesional JAMBI– Analis kesehatan merupakan tenaga profesional yang memiliki keahlian dalam menghasilkan data-data analisa laboratorium. Untuk menghasilkan data analisa laboratorium yang memiliki ketepatan dan ketelitian dibutuhkan tenaga profesional terdidik dan terlatih dengan baik. Inilah yang dilakukan Akademi Analis Kesehatan (AAK) yang berlokasi di Jl Agus Salim No 15 Kotabaru, Jambi. “Bidang kesehatan itu kan terbagi 2, keperawatan dan non keperawatan. AAK termasuk ke dalam non keperawatan. Di AAK terdapat program Diploma III (DIII) Analis Kesehatan,” ujar Suyoso AMAK (Ahli Madya Analis Kesehatan), Pembantu Direktur I AAK, di ruang kerjanya, Selasa (8/09) kemarin. Dia menuturkan, tenaga edukasi AAK yang berdiri sejak tahun 2000 lalu itu terdiri dari dosen/pembimbing akademik tetap, dosen luar biasa, dosen tamu, dan pembimbing tidak tetap yang ahli dan berpengalaman di bidangnya dengan strata pendidikan spesialis kedokteran, sarjana kedokteran, S1 dan S2 yang terkait dan memiliki legalitas. Dosen luar biasa berasal dari instansi terkait sesuai tuntutan kurikulum/akademik. “Selain itu, AAK juga memiliki fasilitas di antaranya gedung perkuliahan 4 kelas, internet dan komputer, pustaka, serta 5 laboratorium yaitu laboratorium kimia, patologi klinik, mikrobiologi, parasitologi, dan serologi,” imbuhnya. Ditemui di tempat yang sama, Pembantu Direktur II AAK, Drs H Udin Hamzah, menuturkan saat ini peminat AAK lebih banyak jika dibandingkan tahun lalu. “Jumlah mahasiswa terus meningkat dari tahun ke tahun. Tahun lalu sekitar 87 orang, untuk tahun ini meningkat menjadi 98 orang, hampir mendekati kuota. Untuk akreditasinya, AAK telah memperoleh akreditasi B Plus,” tegasnya. Ditambahkanya, jika tahun lalu pendaftaran dibuka hingga gelombang kedua, namun 2009/2010 ini AAK hanya membuka 1 gelombang yang telah berakhir Juli lalu. Ini karena jumlah mahasiswa sudah sesuai dengan kuota yang ditetapkan AAK, yakni 100 orang. (mg1)

SUNGAIPENUH– Setelah sehari sebelumnya Bupati Kerinci H Murasman menyatakan mendukung program Guru Favorit Harian Jambi Ekspres (JE) 2010, kini giliran Pemerintah Kota Sungaipenuh yang menyatakan dukungan. Dukungan disampaikan Walikota Sungaipenuh, Hasvia, didampingi Kadis Pendidikan Kota, Yuskal AP, kepada rombongan tim kreatif Guru Favorit JE saat mengadakan sosialisasi dan silaturahmi ke daerah berhawa sejuk ini beberapa hari lalu. Dikatakan Hasvia, Kota Sungaipenuh sejak dahulu hingga sekarang memang cukup terkenal di bidang pendidikan. Bahkan, di Kota Sungaipenuh inilah gudang

WIRDIANTO/JAMBI EKSPRES

SUNGAIPENUH: Walikota Sungaipenuh - Hasvia, Kadis Pendidikan - Yuskal AP, bersama rombongan tim kreatif Guru Favorit JE 2010, saat berada di bundaran tugu lapangan merdeka Sungaipenuh, beberapa hari lalu.

sekolah favorit. Dia juga tak menampik banyak pejabat di Kerinci dan Kota Sungaipenuh, termasuk

di luar daerah, yang berhasil sekarang ini lantaran pernah mencicipi sekolah di Kota Sungaipenuh.

Dia mencontohkan SMA I, SMP I, dan termasuk sekarang ini MAN I Sungaipenuh, sudah terkenal ke mana-mana. Sekolahnya berprestasi dan menjadi rebutan. Ini menandakan sekolah ini sangat favorit. “Orang mau sekolah di Sungaipenuh ini rebutan, jika tidak dibatasi,” terangnya. Mengenai program Guru Favorit yang akan dilaksanakan Harian JE, Walikota Hasvia menyatakan sangat mendukungnya. Apalagi, ini demi peningkatan kualitias pendidikan dan wawasan para guru yang berujung pada peningkatan SDM anak didik nantinya. “Kami sangat mendukung program ini. Saya bersedia mencanagkan program ini di Kota Sungaipenuh,” tegasnya. Walikota bersama tim kreatif Guru Favorit sudah menetapkan jadwal pencanangan Guru Favorit untuk Kota Sungaipenuh. “Kita akan laksanakan pencanangan 11 Desember mendatang,” tambah

Walikota Hasvia. Ketua Tim Kreatif Program Guru Favorit JE 2010, Zainudin, didampingi anggota tim Robbie, Hono, and Zulfahmi menjelaskan pemilihan guru favorit JE merupakan program rutin yang dipersembahkan bagi guru di Prov Jambi. “Tahun ini memang kita sengaja akan menghadirkan guru yang ada di kabupaten/kota ,” terang Zainudin. Lebih lanjut, Zainudin memaparkan, dalam pemilihan guru favorit JE ada beberapa tahapan yang harus ditempuh oleh para guru. Guru yang berhasil lolos akan diberangkatkan mengikuti studi tour ke Beijing, Shanghai, Hongkong, dan Disneyland. “Kalau bisa bersaing dengan guru lainnya di Prov Jambi, bisa jadi nanti dari satu daerah ada 2 orang guru yang terpilih. Minimal satu orang sudah positif ikut dan mendapat uang pembinaan,” tandas Zainudin. (wdo)

nya, yakni harus pintar, sopan, santun, berakhlak mulia, dan punya skil. ''Kalau kita pintar, tapi tak santun, bagaimana bos kita akan mengangkat kita,'' ujarnya. Lebih jauh, dia mengatakan, mencari pendidikan bukan hanya bisa di sekolah. Tapi, juga perlu di luar sekolah dan masyarakat. ''Untuk melihat salat

yang bagus misalnya, harus ke masjid,'' tukasnya. Sum juga menekankan agar Islam bukan hanya menjadi agama keturunan, tapi menjadi bagian dari kehidupan diri sendiri. ''Oleh karena itu, kita harus mengetahui rukun iman, Islam, dan kitab-kitab Allah,'' tandasnya.(arm/adv)

Sanlat SMP 1 Dibuka Wawako Libatkan Juara 1 MTQ

JAMBI- Kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) SMPN 1 Kota Jambi dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Jambi, Sum Indra MMSI, Senin (7/8) kemarin. Kegiatan yang bertajuk ‘dengan kegiatan Sanlat meningkatkan keimanan dan ketakwaan’ ini diikuti seluruh siswa kelas VIII. Sedangkan, siswa kelas VIII diberi penyuluhan narkoba dan SQ. ''Kegiatan ini akan berlang-

HARAMEN/JAMBI EKSPRES

PEMBUKAAN: Suasana pembukaan kegiatan pesantren kilat di halaman SMPN 1 Kota Jambi, kemarin. Tampak Kepsek Fadelin SPd, dan Wawako Sum Indra. Tampak para siswa yang hadir.

sung hingga Minggu. Pembicaranya berasal dari guru agama dan pihak luar sekolah. Diantaranya materi tentang akidah, akhlak, ibadah, dan Alquran. Bahkan, pembicara untuk materi Alquran adalah juara 1 MTQ,'' terang Kepala SMPN 1, Fadelin SPd. Sementara itu, Wakil Walikota Jambi, Sum Indra, dalam

sambutannya menyampaikan Alquran adalah kabar gembira. Oleh karena itu, haruslah diyakini. ''Kita tak cukup meyakini Alquran saja, tapi juga kitabkitab sebelumnya. Ini sesuai dengan surat Annisa ayat 136,'' ucapnya. Selain itu, dia juga memotivasi siswa agar bisa sukses. Syarat untuk sukses, sebut-


18

rabu, 09 september 2009

TEBO - BUNGO - MERANGIN - KERINCI - SAROLANGUN

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

PNS Pertanyakan Uang Lauk-Pauk Sejak 2007 Belum Dikeluarkan SAROLANGUN- Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sarolangun, mempertanyakan uang lauk pauk, yang belum cair

alias dibayar terhitung sejak 2007 lalu. ‘’Kami telah mengabdi sejak 2007 lalu, namun uang lauk pauk senilai Rp 10 ribu perhari kerja hingga saat ini belum kami terima,’’ungkap sejumlah PNS pada harian ini yang minta namanya jangan disebutkan. Wakil Bupati Sarolangun H Cek Endra

saat dikonfirmasi harian ini kemarin mengatakan bahwa uang lauk pauk itu telah lama dipersoalkan. ‘’Hal itu sudah lama dipersoalkan, lebih jelas lagi coba tanyakan kepada Sekda,’’sebut Cek Endra via telepon selulernya. Sementara itu, Sekda Sarolangun Ir M Basyari ketika dikonfirmasi harian ini

Razia Petasan Ditentang Pedagang

lensa tebo

Peremajaan Karet Butuh 35 Tahun MUARATEBO- Untuk menuntaskan peremajaan karet rakyat atau replanting di Kabupaten Tebo diperlukan waktu sekitar 35 tahun. Kalkulasi ini jika berdasarkan kemampuan Pemda Tebo untuk mensubsidi bibit kepada petani yang selama ini hanya berkisar 500-750 hektar pertahun. Sedangkan kondisi riil luas perkebunan karet di Kabupaten Tebo pada tahun 2008 mencapai 1087.440 hektar. Dari jumlah luas tersebut, yang merupakan kebun karet tua dan harus diremajakan adalah seluas 26.349 hektar. Hal tersebut diungkapkan Bupati Tebo Drs H A Madjid Mu'az baru-baru ini dalam sebuah acara. Menurutnya mulai tahun anggaran 2009 Pemda mengusulkan peningkatan alokasi dana untuk program peremajaan karet. Khususnya, untuk subsidi bibit dan pembenihan penangkar bibit karet dengan tetap melihat kemampuan SDM pengelolanya. “Kebijakan ini tentunya juga merupakan komitmen kita bersama dalam upaya percepatan penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Tebo,” Ujar Bupati. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Tebo, Wartono Triyan Kusumo menilai pelaksanaan program replanting di Kabupaten Tebo belum memuaskan dan banyak ditemukan kejanggalan. Baik dalam penyaluran bibit kepada petani maupun pada penangkaran bibit karet. Untuk itu, jika alat kelengkapan dewan dalam waktu dekat ini sudah terbentuk dan tersusun semuanya. DPRD Tebo akan segera melaksanakan program kerjanya salah satunya akan menggelar hearing dengan pihak terkait masalah replanting karet tersebut, karena mayoritas masyarakat Tebo adalah petani karet yang saat ini butuh bantuan program replanting karet tersebut. “Karena selama ini, penyaluran bibit dan penakaran belum dilakukan secara optimal,” ujar Wartono. Hasil hearing ini lanjut Wartono akan menjadi acuan bagi DPRD untuk memberikan masukan kepada eksekutif untuk pelaksanaan tahun-tahun yang akan datang.(ril)

lensa kerinci

Bupati Sidak Persiapan Realisasi Dana DAK SUNGAIPENUH – Untuk mewujudkan infrastruktur Pendidikan yang memadai, Bupati Kerinci H Murasman kembali menggelar inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Setinjau Laut, terutama sekolah yang mendapatkan bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK). Sidak kali ini dilakukan oleh Bupati Kerinci dalam rangka melihat secara langsung persiapan sejumlah SD dalam merealisasikan dana DAK tersebut. Dalam sidak kemarin Bupati di dampingi oleh Kadis Pendidikan Armidis, Inspektur Inspektorat Yasi Namis dan rombongan lainnya. Salah satu target dari sidak tersebut yakni lima SD di Kecamatan Setinjau Laut, seperti SD Koto Baru Hiang, Hiang Tinggi, Penawar dan SD Betung Kuning. Menariknya saat sidak dilakukan, murid SD sudah terlihat sepi dan para guru pun ada yang sudah pulang . Melihat kondisi tersebut, Bupati sempat geram akan tingkah laku para guru itu. Dalam sidak tersebut, Bupati langsung menanyakan kepada Kepala Sekolah terkait dengan persiapan realisasi DAK, Bupati juga menanyakan tentang apa saja yang dibangun oleh pihak sekolah dengan dana DAK tersebut. Bupati juga mempertanyakan kepada Kepala Sekolah terkait dengan masih banyaknya gedung dalam kondisi rusak parah. Disamping itu, Bupati juga mengecek absen guru yang malas masuk sekolah, tak heran saat Bupati menanyakan absen, sejumlah guru terlihat gugup. (wdo)

BANGKO- Selasa (8/9) kemarin, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Merangin menggelar razia petasan dan rumah makan yang buka di saat umat muslim menjalankan ibadah puasa. Razia tersebut difokuskan di dua lokasi, yakni Pasar Bawah dan Pasar Baru. Razia yang dilakukan puluhan anggota Satpol PP ini, tidak mendapat simpatik dari pedagang petasan khususnya. Pasalnya, petasan dan kembang api yang dirazia oleh Satpol PP mendapat tentangan dari para pedagang. Novi salah satu pedagang petasan mengaku keberatan dengan diangkutnya kembang api miliknya. Pasalnya, kembang api yang disita oleh pihak Satpol PP tersebut telah memiliki izin. ‘’Saya mengantongi izin untuk berjualan kembang api. Izin ini diberikan oleh agennya, yakni toko Rico,’’ungkapnya kemarin. Tidak hanya Novi yang memperlihatkan izin berjualan kembang api. Pedagang petasan lainnya juga mengantongi izin yang sama. Izin tersebut dikeluarkan oleh Polda Jambi. Meski mengkantongi izin, pihak Satpol PP tetap melakukan penyitaan terhadap kembang api. ‘’Kembang api yang kita sita itu adalah kembang api yang meledak. Ledakannya cukup besar dan itu sangat mengganggu umat muslim dalam menjalankan ibadah puasa,’’ungkap Kepala Satuan Satpol PP, Ahmad melalui Kasi Tibum dan Operasional, Kafriadi. Tidak hanya puluhan kembang api dari berbagai merek yang disita Satpol PP. Puluhan petasan kecil berbagai merk juga disita oleh pihak Satpol PP. Selain melakukan penyitaan, Satpol PP juga melakukan pendataan terhadap pedagang yang kedapatan menjual petasan. Selain melakukan razia petasan, Satpol PP juga melakukan razian terhadap rumah makan yang tetap buka selama bulan puasa. Hasilnya, puluhan rumah makan kedapatan masih tetap buka selama bulan puasa. Yang menariknya, saat razia semua rumah makan sudah pada

ASEP/JE

DERAP TEBO Membangun

CPNS Formasi 2007 Segera Diangkat PNS

Lewat 15 Hari, Berkas Tidak Diproses

MUARATEBO– Pegawai di lingkungan Pemkab Tebo yang hingga saat ini masih berstatus Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2007 dalam waktu dekat bakal segera diangkat statusnya menjadi PNS. “Kita sudah sebarkan edaran ke seluruh SKPD yang ada, termasuk RSUD dan seluruh UPTD Dikbudpora yang memang banyak terdapat CPNS di dua formasi tersebut,” ungkap Sekda Tebo Ridham Priskap MH, MM. Dikatakan Ridham, dalam surat edaran yang dikeluarkannya ke seluruh kepala SKPD, Direktur RSUD STS Tebo, Sekretaris KPU, Sekretaris DPRD dan UPTD-UPTD Dikbudpora, pihaknya meminta kepada seluruh kepala di instansi tersebut agar dapat memberitahukan kepada seluruh CPNS formasi tahun 2007 yang ada agar dapat segera melengkapi berkas persyaratan pengankatan PNS. Adapun syarat-syarat yang mesti dipersiapkan oleh CPNS dijelas-

kan Ridham adalah fotokopi SK CPNSD, fotokopi surat pernyataan melaksanakan tugas CPNS, fotokopi DP-3 satu tahun terakhir, dan fotokopi absen atau daftar hadir sejak mulai bertugas hingga tanggal 31 Agustus 2009. “Seluruh berkas tersebut dibuat rangkap satu dan mesti dilegalisir oleh kepala instansi ataupun kepala unit kerja masingmasing,” kata Ridham. Selanjutnya Ridham menerangkan berkas tersebut dimasukkan kedalam map yang telah ditentukan warnanya sesuai dengan formasi para CPNS, guru warna sampul biru, kesehatan warna kuning, dan tenaga teknis sampul merah. “Jangan lupa juga nama, NIP, golongan dan dimana tempat bekerja dituliskan disampul map,” jelasnya. Untuk pengumpulan berkas, tambah Ridham, pihaknya memberikan waktu kepada para CPNS selama satu minggu untuk melengkapi berkas ini yakni mulai tanggal 7 September hingga tanggal 15 September 2009.“Kalau lewat dari tanggal 15, berkas tersebut tidak akan kita proses,” tandasnya.(ril)

gema merangin membangun

Oktober, Kemungkinan Reshuffle

Nalim: Prioritas Jabatan Eselon II yang Kosong

BANGKO- Sinyalemen bakal dilakukannya reshuffle ditubuh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Merangin, semakin menguat. Kemarin, Bupati Merangin, Nalim, tidak membantah jika kemungkinan reshuffle tersebut akan dilakukan pada bulan Oktober 2009 nanti. ‘’Kalau bulan puasa ini, sepertinya tidaklah. Mungkin setelah lebaran nanti,’’ungkap Nalim. Nalim mengatakan, dirinya telah memerintahkan kepada tim Baperjakat Merangin untuk melakukan penggodokkan nama-nama yang akan dipromosikan untuk menduduki jabatan eselon II. ‘’Saya sudah minta Baperjakat untuk melakukan penggodokkan nama-nama yang nantinya akan dikirim ke Gubernur Jambi,’’ucapnya. Saat ini, tim Baperjakat Merangin

Bulog Jamin Stok Raskin

RAZIA PETASAN: Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Merangin, kemarin (8/9) menggelar razia petasan dan rumah makan yang buka dibulan puasa.

tutup. Ini dikarenakan razia diduga telah bocor. Tidak mau kecolongan, Satpol PP membuka satu persatu kain yang menutupi rumah makan tersebut. Hasilnya, banyak rumah makan yang banyak menyimpan makanan. Kafriadi mengatakan, pihaknya hanya melakukan pendataan dan teguran terhadap rumah makan yang kedapatan masih tetap buka. Tidak ada tindakan tegas yang diberikan kepada pemilik rumah makan tersebut. ���������������� ‘’Instruksinya ��������������� kita hanya melakukan pendataan dan teguran saja. Tidak ada tindakan tegas,’’tandasnya. (mil)

belum selesai melakukan penggodokkan nama. Itu terbukti dari belum dikirimnya nama-nama yang akan diusulkan untuk menduduki jabatan eselon II. Dibagian lain, Nalim mengatakan, reshuffle yang akan dilakukan nanti bukanlah reshuffle besar-besaran. Melainkan pengisian terhadap jabatan eselon II yang saat ini kosong maupun yang akan kosong. Ada dua jabatan eselon II yang saat ini kosong. Yakni Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi serta Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Merangin. Sementara jabatan eselon II yang akan kosong, diantaranya adalah Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat. Untuk eselon II lainnya, Nalim menjamin tidak ada perubahan. Menurut dia, pejabat eselon II yang ada saat ini, pekerjaannya dinilai bagus. ‘’Mereka masih solid dan bagus,’’tandas Nalim.(mil)

mengaku dirinya belum tahu tentang hal itu. ‘’Saya belum tahu, uang lauk pauk yang mana?,’’sebut Basyari heran. Tentang uang lauk pauk, kata Basyari lagi, nanti kita pertanyakan uang lauk pauk yang mana. Yang jelas, katanya lagi, kesejahteraan PNS sudah termasuk ke dalam uang lauk pauk dan telah dianggarkan.( fah)

SUNGAIPENUH– Pihak Bulog Sub Devisi Regional Kerinci menjamin stok beras miskin (raskin) untuk Kota Sungaipenuh dan Kabupaten Kerinci selama bulan puasa dan lebaran masih cukup aman. Bahkan, alokasi ketersediangan beras cukup hingga untuk 3 bulan mendatang. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bulog Sub Devisi Regional Kerinci Yusben, SE saat dikonfirmasi, Senin (7/9) kemarin. Ia mengatakan bahwa persediaan beras di bulan puasa ini mencapai 1.560 ton. Dimana persedian beras ini khusus untuk keperluan beras masyarakat miskin (raskin), termasuk untuk bencana alam dan Rumah Tahanan Sungaipenuh. “Memang benar, stok beras ini cukup untuk kebutuhan rumah tangga miskin atau rumah tangga sasaran (RTS) bukan hanya cukup untuk puasa dan lebaran saja dan malahan cukup hingga untuk Oktober mendatang,” terangnya. Kabulog menjelaskan bahwa pemasokan beras dilakukan sebanyak 1.000 ton, namun sisa yang menumpuk digudang merupakan sisa beras yang belum ditebus oleh pihak kecamatan. “Ya, beras yang kita masukkan tetap 1.000 ton, sisanya karena ada yang belum ditebus oleh penerima raskin makanya masih menumpuk,” terang Yusben. Ia mengatakan untuk menyalurkan raskin pihak Bulog hanya mengantarkan dari gudang sampai ke titik distribusi saja atau ke kecamatan, sedangkan untuk sampai ke warga yang menerima raskin itu dilakukan dan diatur oleh pihak kecamatan dan pemerintah desa itu sendiri. (wdo)


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

muarabulian

Pajak Hotel dan Restoran Belum Maksimal MUARABULIAN - Kendati diyakini target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Batanghari akan mencapai target, akan tetapi Dinas Pengelolaan pendapatan asli Dearah (DPPKAD) saat ini masih mengalami hambatan, yakni pada penagihan pajak yang diperuntukan bagi hotel dan restoran. Pasalnya, DPPKAD Batanghari masih kesulitan memungut pajak hotel dan restoran hal tersebut masih rendahnya konsumen pungutan jasa hotel dan restoran yang dikenakan 10% untuk pajak. Hal ini dikatakan Kepala DPPKAD Batanghari, H Bachtiar SP, Melalui Kasi pembinaan, Pengembangan dan Penertiban Imran Yadin SE, ketika ditemui diruang kerjanya kemarin. “Kami masih menemui kendala khususnya di sektor hotel dan restoran,”kata Imran. Lebih lanjut Imran mengatakan, untuk pajak hotel dan restoran tahun 2009 ini sebesar Rp 34,5 juta, namun yang baru tercapai hingga akhir Juli ini sebesar Rp 9,4 juta. Lebih lanjut dia mengatakan berbagai upaya telah dilakukan pihaknya terhadap pengelola hotel dan restoran antara lain yang telah dilakukan pihak DPPKAD yakni dengan memberikan bimbingan kepada pengusaha hotel dan restoran agar mengenakan pajak hotel dan restoran sebesar 10 persen. Diterangkan Imran, dari jumlah pembayaran yang dilakukan pihak hotel dan restoran masih belum membuahkan hasil yang mengembirakan walaupun diberbagai sudut kota telah dipasang spanduk himbauan, namun kenyataannya pengguna jasa hotel dan restoran masih banyak yang merasa keberatan untuk membayar pajak. Begitu pula dengan keluhan pengusaha hotel dan restoran jika dikenakan tambahan pajak sebesar 10 %. (fri)

bantuan

Puluhan Gapoktan Dapat Suntikan Dana Rp 3,1 M KUALATUNGKAL - Pemerintah pusat bakal mengucurkan dana sebesar Rp 3,1 Miliar bagi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) yang diperuntukkan bagi pengembangan Agribisnis di pedesaan. Dana sebesar itu, diperuntukan bagi 31 gapoktan mendapatkan suntikan dana masing-masing Rp 100 juta. 31 Gapoktan tersebut yang bakal mendapatkan suntikan setelah lolos verifikasi pemerintah pusat dari 39 gapoktan yang diajukan Dinas Pertanian Tanjabar. “Hasil verifikasi ternyata ada tumpang tindih, maka akhirnya mengerucut hanya 31 orang yang lolos, sedangkan 8 Gapoktan diketahui sebelumnya sudah mendapatkan bantuan,”kata Ir Hamdani, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Tanjabar, ketika berbincang-bincang dengan koran ini, Selasa ( 8/9) kemarin. Pada 2008 lalu, tercatat sebanyak 14 Gapoktan di 14 desa dalam Kabupaten Tanjabar berhasil mendapatkan bantuan itu. Dan pada 2009 terjadi peningkatan jumlah Gapoktan penerima bantuan dana PUAP. Tahun ini tercatat sebanyak 31 Gapoktan yang dinyatakan menerima bantuan tersebut dengan total dana per Gapoktan sebesar Rp 100 juta. “Tahun lalu penerima ada 14 Gapoktan dengan jumlah dana sebesar Rp 2,4 Miliar. Sedangkan sekarang ada 31 Gapoktan dengan bantuan Rp 100 juta per Gapoktan. Jadi dananya untuk tahun ini sebesar Rp 3,1 Miliar,”ungkap Hamdani. Menurutnya, setelah melihat perkembangan usaha para Gapoktan penerima pada 2008, bantuan dana PUAP mampu mendongkrak peningkatan perekonomian warga miskin yang menerima bantuan tersebut. “Perkembangannya sudah lumayan bagus, meskipun masih ada juga agak lambat,”ungkap Hamdani. (zir)

rabu, 09 september 2009

BATANGHARI - MUAROJAMBI - TANJAB BARAT - TANJAB TIMUR

19

Bantuan Korban Kebakaran Terus Mengalir

ACHMAD MUNZIR JE

KEMBALI TERBAKAR: Kebakaran hebat yang melanda puluhan rumah di Kelurahan Tungkal III Senin malam. Beberapa hari sebelumnya, kebakaran juga melanda puluhan rumah di Kelurahan Tungkal Harapan.

KUALATUNGKAL - Bantuan terus diberikan kepada korban kebakaran yang terjadi Senin malam dilokasi Lorong Arjuna Rt 05, Jalan Beringin, Kelurahan Tungkal III, Kecamatan Tungkal Ilir. Bantuan tersebut berupa mie instant, beras dan sembako. Bantuan juga diberikan oleh masyarakat sekitar. Untuk mengantisipasi penumpukan bantuan sehingga bisa didistribusikan dengan lancar, Pemkab Tanjabar dan masyarakat telah membuka posko tak jauh dari lokasi kebakaran atau terletak di halaman Hotel Namber. Lurah Tungkal III, Efendi, saat dikonfirmasi di posko kebakaran mengatakan saat ini pemerintah daerah telah mulai menyalurkan bantuan kepada petugas posko dan selanjutnya diberikan kepada korban kebakaran. Pria bertubuh subur ini menambahkan, musibah kebakaran tersebut menimpa 7 kepala keluarga (KK) dan 39 korban kehilangan tempat ting-

gal. Saat ditanya penyebab dan sumber api? Effendi enggan memberikan komentar. “Kalau soal itu saya no coment dulu lah,‘’elaknya. Sebagaimana diketahui sebelumnya, kebakaran hebat kembali melalap Kualatungkal. Kali ini kebakaran melanda rumah masyarakat lorong Arjuna Jalan Beringin Rt 05 Kecamatan Tungkal Ilir. Lima rumah hangus terbakar dan tiga rumah lainnya terpaksa dihancurkan agar api tidak melalap rumah warga yang ditempat kejadian sangat padat. Sebelumnya, pada tanggal 4 September pada pukul 21.00 WIB kebakaran melanda Kualatungkal yang berada Rt 03 dan 04 Kelurahan Tungkal Harapan. Dalam kebakaran tersebut jumlah rumah habis dilalap api mencapai 55 rumah dan dua gudang serta 82 keluarga dengan 323 jiwa yang kehilangan tempat tinggal. (zir)

Ratusan Ekor Sapi Disiapkan Tanjabtim 135, Muarojambi 100

MUARASABAK - Untuk mengantisipasi kelangkaan daging pada bulan puasa ramadan dan lebaran idul fitri nanti, Pemkab Tanjab Timur telah menyiapkan sebanyak 135 ekor sapi potong. Bupati Tanjab Timur Abdullah Hich, melalui Kepala Bagian Ekonomi, Enizwar, mengungkapkan dari 135 ekor sapi itu, Pemkab saat ini menyiapkan 35 ekor sapi siap potong. Artinya 35 ekor sapi ini sudah pasti akan dipotong. Selain itu, Pemkab Tanjab Timur juga sudah menyiapkan sebanyak 50 ekor sapi dan satu ekor kerbau yang masuk dalam daftar tunggu pemotongan nanti, “50 ekor sapi dan satu kerbau ini

sudah kita persiapkan juga akan dipotong,”terangnya. Dengan demikian, sebanyak 35 dan 50 ekor sapi ditambah satu ekor kerbau berarti ada 86 ekor sapi dan kerbau, sedangakan sisanya atau sebanyak 49 ekor menurut Enizwar saat ini masih berada di petani, namun itu juga sudah masuk data akan dipotong, “Sapi-sapi ini berasal dari program Pemkab, bantuan PT Petro China dan sapi masyarakat,”paparnya. Terkait soal harga daging saat lebaran nanti, Pemkab Tanjab Timur memprediksi harga daging hanya berkisar Rp 70 ribu hingga Rp 75 ribu/Kg. Dikatakan Enizwar, harga daging di Tanjab Timur tergolong rendah dan terjangkau oleh masyarakat. “Harga daging di Tanjab Timur ini relatif rendah dan terjangkau

masyarakat berkisar Rp 70 ribu hingga Rp 75 ribu/Kg. Ketersediaannya hingga saat ini juga masih cukup,”tandasnya. Sementara itu, Pemkab Muarojambi juga menyiapkan 100 lebih ekor sapi potong dan kerbau untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada hari raya Idul Fitri 1430 Hijriah. Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan (Distanak) Muarojambi, Mulyadi, melalui Kasubdin Peternakan, Akhyar, mengatakan sejauh ini persediaan daging dan telur untuk Muarojambi dan sekitarnya masih mencukupi. “Kita siapkan 92 ekor sapi dan 15 kerbau. Saya kira jumlah tersebut sudah mencukupi, di samping pedagang yang menyiapkan,” katanya. Pantauan koran ini disejumlah pasar tradisional kemarin, harga daging ayam potong terus me-

Hadapi Lonjakan Harga, Pemkab Gelar OP SENGETI - Guna mengantisipasi kenaikan harga sembako menjelang lebaran Idul Fitri mendatang, Pemkab Muarojambi telah mengadakan operasi pasar (OP) di Setiap kecamatan. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Disperindagkop, Muarojambi, Wiratni melalui Kasubag Infokom Johansyah, kemarin. Disebut Johan, saat ini Disperidagkop sudah melakukan operasi pasar sekaligus memantau harga sembako disetiap kecamatan. ''Saat ini kenaikan baru berkisar 10 hingga 15 persen dari harga normal. Dan itu masih bisa dikatakan belum berpengaruh terhadap kebutuhan warga,'' tutur Johan. Lebih lanjut Johan mengatakan, Pemkab Muarojambi telah menyiapkan beberapa kebutuhan pokok

untuk operasi pasar yang akan digelar nanti. Sembako tersebut seperti gula pasir, telur, kacang tanah, mentega, tepung. ''Semua harga sembako itu jauh lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran saat ini. Seperti telur dijual Rp 700/butir, kacang tanah Rp 10.000/Kg, mentega Rp 3000/bungkus, gula Rp 7.500/kg, terigu Rp 8000/Kg dan sagu dijual dengan harga Rp 6000/Kg,'' kata Johan. Johan menjelaskan, operasi pasar sudah dimulai sejak tanggal 5 September dan berakhir pada tanggal 15 September disetiap kecamatan. ''Di Kecamatan Mestong diadakan di Desa Sebapo, Sekernan Awin Jaya, Jaluko Senau, Kumpeh Ilir Pulau Karang, Muarosebo, Desa Jambi Kecil,’’ terang Johan. (imm)

lejit seiring semakin dekatnya Idul Fitri. Di pasar tradisional Sengeti, Kecamatan Sekernan saat ini harga daging ayam mencapai Rp 28 ribu hingga Rp 30 DISERBU PEMBELI: Sejumlah pedagang yang menjual bahan kebutuhan pokok dan sayuran di pasar tradisional Panerokan Kabupaten Batanghari.

ribu/Kg. Harga itu jauh berbeda dibanding sebelum memasuki bulan Ramadhan yakni hanya Rp 24 ribu hingga Rp 25 ribu/ Kg. (bim/imm)

DOK JE

Harga Sembako Merangkak Naik K U A L AT U N G K A L – Menjelang lebaran Idul Fitri tahun ini, harga sembako di sejumlah pasar tradisional merangkak naik. Kenaikan harga tertinggi terjadi pada gula pasir mencapai Rp10 ribu/Kg diikuti dengan harga bawang putih Rp 14 ribu/ Kg. Minyak goreng curah juga mengalami lonjakan, Rp 9 ribu/ Kg. Begitu juga dengan harga telur ayam, dijual pedagang Rp 900/butir. Pantauan Koran ini di pasar Tanggo Rajo Ilir, harga sembako mengalami fluktuasi memasuki Minggu kedua di bulan Ramadhan. Harga gula pasir, naik dari Rp 8500/Kg menjadi Rp 10 ribu/ Kg. Harga minyak goreng curah naik dari Rp 7500/Kg menjadi Rp 9 ribu/Kg. Sedangkan harga sayuran masih tetap stabil, meski

ada beberapa jenis sayuran yang mengalami kenaikan hingga Rp.500/ikat. Tepung terigu masih stabil dikisaran Rp 7500/Kg, kacang kedele dijual pedagang dengan harga Rp 6500/Kg, sebelumnya dijual dengan harga Rp 5.500/Kg. Selanjutnya, harga bawang putih naik drastis dari Rp 8 ribu/Kg menjadi Rp 14 ribu/Kg. Sedangkan bawang merah turun dari Rp14 ribu/Kg menjadi Rp10 ribu/Kg. Ahcmad Syafi’i, salah seorang pedagang di Pasar Tanggo Rajo Ilir mengatakan kenaikan harga sembako termasuk harga gula pasir terjadi sejak memasuki bulan ramadan. Ia membeli gula pasir dengan modal Rp 9.200/Kg, sebelumnya harga gula hanya Rp 8.500/Kg (zir)


20

Jambi Ekspres Jawa Pos National Network (JPNN)

rabu, 09 september 2009

raskin 7 Kecamatan Belum Ambil Jatah Raskin MUARA BUNGO- Penyebaran beras miskin (raskin) di Kabupaten Bungo ternyata belum terealisasi 100 persen. Masih ada 7 kecamatan yang belum mengambil raskin yakni Kecamatan Bathin III, Pelepat Ilir, Tanah Tumbuh, Bathin II Pelayang, Limbur Lubuk Mengkuang, Jujuhan, dan Jujuhan Ilir. Sejak Agustus dan September lalu jatah raskin belum diambil oleh 7 kecamatan itu. Sedangkan, 10 kecamatan lainnya Januari – September 2009 telah terealisasi dengan baik. “Baru 10 kecamatan yang mengambil raskin kepada kita. 7 kecamatan belum mengambil raskin sejak Agustus dan September,” ujar Kepala Subdivre Bulog Bute, Azwarni Bustamam SE, saat ditemui di ruangannya beberapa waktu lalu. Sedangkan, untuk harga raskin itu sendiri per kilogramnya sebesar Rp 1.600/Kg. Raskin tersebut mendapatkan subsidi 6 bulan pertama dari Pemkab sebesar Rp 600/Kg. Lalu 6 bulan kemudian mendapat subsidi dari Pemprov Jambi sebesar Rp 600/Kg. Selain itu, untuk meringankan beban masyarakat Bungo dalam menghadapi lebaran, maka Subdivre Bulog Bute akan mendistribusikan raskin hingga September 2009. Agar dapat dinikmati warga, maka pendistribusian akan dilakukan sebelum lebaran. “Hingga Juli 2009, raskin sudah distribusikan semua. Untuk Agustus-September sudah mulai didistrubusikan. Kita harap sebelum lebaran raskin dapat kita distribusikan kepada warga. Mulai Senin kemarin sudah banyak dusun yang mengajukan pendistribusian,” sebut Azwarni.(kta)

zakat Zakat Fitrah Ditetapkan Rp 20.000 MUARA BUNGO- Departemen Agama dan MUI beserta dinas instansi terkait di Bungo memutuskan pembayaran zakat dengan beras tahun ini sebanyak 2,5 Kg/orang, menurut jenis beras yang biasa dimakan oleh masing-masing wajib zakat. Putusan ini dengan memperhatikan harga beras di pasaran Kota Muara Bungo. Sedangkan, kalau digantikan dengan uang tunai, maka menjadi harga beras terendah Rp 15.000, menengah Rp 17.500. dan tertinggi Rp 20.000. Pembayaran zakat fitrah diharapkan dilaksanakan melalui Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) setempat. Putusan ditetapkan pada 7 September 2009 lalu oleh Kepala Kakandepag Bungo - Drs Jamrizal MPd, bersama Ketua MUI - KH R Usman Dung - dan diketahui Wakil Bupati - H Sudirman Zaini. Zakat fitrah wajib dibayarkan kepada asnaf atau delapan glongan yang berhak menerima zakat, diantaranya fakir, miskin, anak yatim, dan amil. Petugas penerima zakat bisa membuka penerimaan zakat fitrah di masjid atau musala yang telah ditentukan. “Penetapan zakat telah ditentukan 7 September lalu, dengan beras 2,5 kg untuk 1 jiwa. Atau uang paling rendah Rp 15.000 dan tertinggi Rp 20.000,” pungkas Wabup, saat ditemui di ruang kerjanya.(kta)

Satu Dusun Terjangkit Chikungunya Dikhawatirkan Menyebar ke Banyak Dusun MUARA BUNGO- Penyebaran penyakit chikungunya di Bungo sudah mencapai tingkat yang mengkhawatirkan. Betapa tidak, hampir seluruh warga Dusun Pelayang, Kec Pelayang, kini terjangkit chikungunya. Kondisi ini membuat warga yang masih sehat dan warga dusun sekitarnya merasa waswas.

Guna mengatasi persoalan ini agar tidak terus menyebar, Dinas Kesehatan Bungo langsung sigap melakukan berbagai upaya. Salah satu yang dilakukan yaitu fogging (pengasapan) dengan mengerahkan tim dari Dinas Kesehatan dan Puskesmas setempat. Fogging dilakukan ke seluruh lingkungan pemukiman warga. “Kita langsung menurunkan tim untuk melakukan penyemprotan ke dusun itu. Sejak dua hari ini kita lakukan untuk mengantisipasi penyebaran

nyamuk di saluran-saluran air dan tempat-tempat yang lembab dan kotor,” sebut Kadis Kesehatan Bungo, dr Suheimi, saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin. Dikatakannya, upaya yang dilakukan Dinkes dengan fogging tidak sebenarnya tak akan banyak membantu. Soalnya, fogging itu hanya bersifat sementara. Perkembangan telur-telur nyamuk terhenti untuk sementara waktu. Tapi, nantinya akan berkembang biak kembali.

Menurut Suheimi, pencegahan yang paling ampuh adalah oleh masyarakat itu sendiri dengan cara melakukan gotong royong (goro) masal, membersihkan sampah-sampah yang berserakkan, air yang tergenang, dan semak-semak. Sehingga penyebaran chikungunya dapat diminimalisir. “Kalau fogging hanya bersifat sementara. Yang paling ampuh itu memberantas penyebaran nyamuk dengan cara gotong royong masal membersihkan rumah dan lingkun-

gan. Inilah yang akan menghambat penyebaran nyamuk atau penyebaran penyakit chikungunya,” beber mantan Direktur RSUD H Hanafie ini. Bukan hanya itu, Suheimi menghimbau masyarakat agar tidak terlalu cemas terhadap penyebaran penyakit chikungunya, karena biasanya penyakit ini akan sembuh dengan sendirinya setelah satu minggu. Penderita hanya perlu menjaga stamina dan mengkonsumsi makanan bergizi.(kta)

Disnakan Pantau Penyakit Sapi dan Kerbau

M. AKTA/JAMBI EKSPRES

RELOKASI: Proses relokasi eks areal pertambangan batu bara oleh para pengusaha di Kabupaten Bungo, hingga saat ini masih terkatung-katung. Peringatan keras Pemkab hanya dianggap angina lalu oleh pengusaha.

MUARA BUNGO- Untuk mengantisipasi beredarnya penyakit pada daging sapi dan kerbau yang dijual pedagang di pasaran, terutama saat puasa Ramadan dan lebaran nanti, pengawasan terhadap daging di Bungo pun diperketat. Bahkan, Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) melakukan pemantauan dan vaksinansi. Kepala Disnakan Bungo, Ir Ratdyoso, melalui drh Tatang Delcando, saat ditemui beberapa waktu lalu mengatakan saat ini Bungo aman dan bebas dari penyakit ngorok atau Septicemia Epizootica (SE). “Penyakit ini disebabkan kuman pasteurella multocida dan menular (PHM). Tak

hanya menyerang kerbau, tapi juga kuda, sapi, babi, dan kambing,” terang Tatang. Ditegaskannya, Bungo tak hanya dipastikan bebas dari penyakit ngorok, namun juga bebas antraks. Sebab penyakit antraks ini merupakan salah satu penyakit yang tidak hanya membahayakan hewan, namun juga bagi yang mengkonsumsi dagingnya.Penyakit antraks dapat menyerang pernafasan dan pencernaan, seperti mengalami kejang-kejang dan diare. Sedangkan, ciri-ciri hewan yang terkena antraks, mulutnya berbusa dan kejang-kejang.(kta)

H Zulfikar Achmad, Bupati Bertopi Cowboy

Punya 30 Koleksi Topi, Dipakai Tiap Turun ke Lapangan H Zulfikar Achmad, selain dikenal sebagai Bupati Bungo dua periode, sering pula dijuluki sebagai bupati cowboy. Topi lebarnya yang ala cowboy itu membuat penampilannya sangat dikenali dan berbeda sendiri dengan bupati lain di Prov Jambi. Topi cowboy itu dipastikan selalu dikenakannya saat turun ke desa-desa. MUHAMMAD AKTA, Muara Bungo Melihat orang yang doyan mengenakan topi besar, maka kita pasti teringat Bupati Bungo, H Zulfikar Achmad. Maklum saja, dia memang punya ciri khas tersendiri yang membedakannya dari pejabat

lain di Prov Jambi. Kebiasaannya mengenakan topi besar tak sekadar hobi biasa, tetapi memang sudah sejak kecil dia sudah terbiasa mengenakan topi besar. Tidak heran di setiap kegiatannya di luar ruangan, Zulfikar biasa menggunakan topi besarnya ini. Diakui oleh Bupati Bungo dua periode ini, kebiasaan itu menurun dari orang tuanya. Karena sayang kepada anak, maka dia dibelikan oleh ayahnya topi. Hingga saat ini, itu lantas menjadi hobi dan Zulfikar sangat suka memakai topi besar ala cowboy ini. ‘’Topi ini saya pakai sejak saya kecil. Bukan setelah menjadi Bupati saja. Dulu saat saya kecil, orang tua saya selalu membeli saya ikat pinggang besar dan topi besar seperti ini. Jadi, saya memang sudah memakai dan hobi dengan topi besar ini sejak zaman ayah saya

M. AKTA/JAMBI EKSPRES

KHAS: Zulfikar Achmad, dengan gaya topinya yang khas, saat menyambut kedatangan Menhub yang datang ke Bungo beberapa waktu lalu.

dulu,” sebut Zulfikar, saat ditemui beberapa waktu lalu. Dikatakan suami Netty Herlina ini, dirinya memang hobi sejak kecil memakai topi besar seperti itu. Makanya, tak heran ketika sudah besar dan saat ini menjabat Bupati Bungo, kebiasaan itu tetap melekat padanya.

“Sejak kecil saya selalu dibelikan ayah topi besar. Kalau dulu namanya pesirah. Jadi, sejak dulu sudah ada topi seperti ini. Bukan ingin menjadi cowboy, tapi memang sudah kebiasaan,” ujarnya sambil tertawa. Diakuinya, bila turun ke lapangan topi lebar seperti itu sangat bermanfaat

karena bisa melindunginya dari terik matahari. Lalu, berapa banyak koleksi topi yang dimilikinya? Menurut Zulfikar, sebenarnya kalau dihitung-hitung koleksi topi yang dimilikinya cukup banyak dan berasal dari berbagai daerah serta negara. Tetapi biasanya tak bertahan lama, karena banyak diminta oleh kawan-kawannya bila datang berkunjung ke rumahnya. Sehingga, koleksinya terus berkurang. “Kalau sejak dulu dikumpulkumpul mungkin sudah banyak sekali, tetapi selalu diminta sama teman yang ke sini. Kalau yang ada sekarang sekitar 30 buah. Macam-macam modelnya. Jadi, kalau turun ke lapangan tinggal pilih saja mau topi yang mana,” akunya.(*)


Jambi Ekspres

RABU, 09 september 2009

Jawa Pos National Network (JPNN)

KLIK : http://jambiekspres.co.id

Jl. H. Perdana Kusuma No. 29 (samping Widyaloka) Jambi

Telp. 0741-31842

21


22

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Libya Tolak Santuni Korban Pengeboman IRA LONDON - Lagi-lagi, Libya membuat Perdana Menteri (PM) Inggris Gordon Brown tersudut. Belum berhenti lontaran bola panas karena pembebasan Abdelbaset Ali al-Megrahi 20 Agustus lalu, pemimpin 58 tahun itu diguncang isu kompensasi kepada para korban pengeboman yang dilakukan kelompok separatis Tentara Republik Irlandia (IRA).Rezim Moammar Kadhafi selama ini diyakini sebagai penyuplai bom dan senjata kepada kelompok yang berbasis di Irlandia Utara itu. Tapi, kemarin (7/9), rezim yang sudah berkuasa selama 40 tahun tersebut menegaskan tak akan

MENGUNDURKAN DIRI : Gara-gara topan Morakot, PM Taiwan Liu Chao-shiuan (paling kanan) mengundurkan diri.

AFP

PM Mundur karena Morakot TAIPEI - Topan Morakot tak hanya memakan banyak korban di kalangan warga Taiwan, tapi juga di jajaran pemerintahan negeri yang dulu bernama Formosa itu. Tentu tidak dalam bentuk melayangnya nyawa, melainkan tekanan yang berbuntut pengunduran diri. Kemarin (7/9), giliran Perdana Menteri Liu Chao-shiuan yang mundur dari jabatan. Politikus 66 tahun tersebut merasa bertanggung jawab atas lambatnya

reaksi pemerintah terhadap badai Morakot yang mengakibatkan sekitar 614 orang tewas dan 75 orang hilang. ''Seseorang harus bertanggung jawab secara politik,'' ujar Liu dalam konferensi pers di Taipei sebagaimana dilansir AFP kemarin. ''Seharusnya saya bisa melakukan yang lebih baik." Presiden Ma Ying-jeou melalui juru bicaranya mengatakan telah menunjuk calon perdana menteri yang baru. Yaitu, Wu

Den-yih, Sekjen partai berkuasa, Partai Kuomintang. Pengunduran diri Liu, tampaknya, juga segera diikuti beberapa pejabat tinggi negeri itu yang terkait langsung dengan penanganan korban badai yang menghantam Taiwan pada awal Agustus lalu tersebut. Liu memutuskan mundur sebagai reaksi atas kritikan yang ditujukan kepadanya akhirakhir ini. Secara makropolitik, hal itu juga semakin menggoyahkan kepercayaan publik

kepada kabinet Ma. Indikasinya sudah terlihat dari hasil jajak pendapat yang dilakukan kanal televisi TVBS pada pertengahan bulan lalu. Berdasar hasil polling tersebut, tingkat kepercayaan publik kepada Ma tinggal 16 persen. Itu jumlah terendah sejak Ma memerintah mulai Mei 2008. Sebulan setelah dia dilantik, tingkat kepercayaan warga Taiwan kepadanya mencapai 41 persen. (war/ttg)

Tuntut Korut Tanggung Jawab Banjir Kiriman

AFP

KORBAN : Proses pencarian korban banjir bandang dari sungai Imjin di Korea Selatan.

SEOUL - Hubungan Korea Selatan (Korsel)-Korea Utara (Korut) yang belakangan se-

dikit mendingin bisa jadi akan kembali mendidih. Itu terjadi gara-gara banjir yang "dikirim"

Korut ke negeri tetangganya tersebut. Kemarin (7/9), Seoul resmi memprotes Pyongyang yang membuka pintu dinding bendungan tanpa peringatan sebelumnya. Akibatnya, air bah tersebut menenggelamkan lima orang yang sedang berkemah dan seorang nelayan Minggu pagi (6/9). Luapan air bendungan itu mengalir deras ke Sungai Imjin yang melintasi perbatasan kedua Korea. Debit air di sungai tersebut langsung bertambah dua kali lipat. ''Pemerintah merasa prihatin atas dibukanya pintu bendungan Sungai Imjin oleh Korut yang mengakibatkan kerusakan parah dan enam warga kami hilang,'' ujar Kementerian Unifikasi Korsel dalam pernyataan resminya. Menurut Kementerian Pertanahan Korsel, 40 juta meter kubik air dalam bendungan dialirkan begitu saja tanpa alasan jelas. ''Korea Utara harus bertanggung jawab atas kejadian ini,'' tandas Perdana

Menteri Korsel Han Seungsoo saat melakukan inspeksi di lahan perkemahan tempat lima korban dinyatakan hilang. Agence France-Presse melaporkan, sekitar 2.600 tentara dan polisi dikerahkan untuk mencari korban hilang. Polisi mengatakan, tiga jenazah sudah ditemukan beberapa kilometer dari aliran sungai dan pencarian difokuskan kepada tiga korban lainnya. Polisi juga menyelidiki kemungkinan adanya kelalaian dari pejabat Soul untuk mengumumkan peringatan akan terjadinya banjir. Seoul menuntut penjelasan dan meminta Korut memprioritaskan adanya peringatan sebelum membuka pintu bendungan. Insiden tersebut dikhawatirkan bakal membayangi upaya rekonsiliasi kedua negara di Semenanjung Korea yang akhir-akhir ini mulai menampakkan kemajuan. Sejauh ini, Pyongyang belum memberikan tanggapan resmi atas insiden itu. (cak/ttg)

memberikan santunan kepada para korban ulah IRA. Penolakan itu disampaikan Seif al-Islam, putra Kadhafi, dalam wawancara dengan stasiun televisi Inggris Sky News kemarin. "Tentu saja," tegas politikus 37 tahun tersebut saat ditanya apakah Tripoli akan menolak permohonan kompensasi korban IRA. Meski demikian, putra sulung Kadhafi dari istri keduanya itu mempersilakan keluarga para korban menempuh jalur hukum. Nanti, kata Seif, pengadilanlah yang akan menentukan. "Siapa pun boleh mengetuk pintu kami. Pergi saja ke pengadilan. Mereka punya pengacara.

Kami juga punya pengacara," sambung kekasih model cantik Israel Orly Weinerman tersebut seperti dilansir Agence FrancePresse.Karena publikasi wawancara itu, Downing Street 10 langsung menuai kritik beragam. Pasalnya, wawancara tersebut disebarluaskan sehari setelah Brown berjanji mendesak Libya membayarkan kompensasi kepada keluarga korban IRA. "Kami sedang menyusun sebuah tim khusus di bawah kementerian luar negeri untuk membantu keluarga korban IRA mendapatkan hak mereka," ujar Brown seperti dilaporkan BBC Minggu lalu (6/9). (hep/ttg)


Jambi Ekspres

Jawa Pos National Network (JPNN)

Dirinya menyebutkan ada beberapa ciri daging oplosan. Diantaranya, daging memiliki bau lebih amis dibanding dengan daging sapi atau kerbau. ‘’Secara fisik memang bentuk daging yang dioplos dengan daging babi ini memang sama dengan daging sapi,’’ tuturnya. Dirinya juga menyatakan kepada masyarakat agar tak perlu khawatir. Karena saat ini tersedia sebanyak 70 ton daging beku di provinsi Jambi. ‘’Kualitas daging beku ini juga baik untuk dikonsumsi,’’ tukasnya. Dikatakannya, yang dimaksud dengan daging beku, yakni daging yang dijual di swalayan dimana daging tersebut disimpan didalam alat pendingin. Sehingga daging tersebut terkadang keras. Daging ini tidak ada masalah jika dikonsumsi sekalipun begitu juga dengan halalnya. Dijelaskan Hanif, keuntungan dengan adanya daging beku ini yakni mampu mengurangi tekanan keuntungan ternak. Juga dengan adanya daging beku ini, akan mengurangi pelonjakan harga daging. Daging ini memiliki masa expire hingga 6-9 bulan. Jika warna daging sudah biru, baru tidak bisa dikonsumsi lagi. Untuk daging gelonggongan sendiri lanjutnya, yaitu sapi atau kerbau yang disuntikkan air sebanyak-banyaknya sebelum dipotong. Ini untuk menambah berat hewan ternak tersebut, sehingga penjual memperoleh keuntungan yang lebih banyak. Biasanya setelah dipotong, daging ini akan banyak mengeluarkan air tidak seperti biasanya. Sementara dari pantauan koran ini kemarin, harga daging sapi dan ayam memasuki hari ke-18 puasa masih normal. Berdasarkan pantauan Koran ini, Selasa (8/9) di pasar Angsoduo

Jambi, harga daging sapi dan ayam masih normal. Bahkan ayam mengalami penurunan dari harga sebelumnya Rp 25 ribu menjadi Rp 22 ribu per kilogramnya. Menurut Low, pedagang ayam di pasar tersebut mengatakan harga ayam Rp 22 ribu per kg. Turun dari sebelumnya Rp 25 ribu per kg. Mengenai pembeli, dia menuturkan pembelinya cenderung agak sepi. “Pembelinya sepi. Kemungkinan dikarenakan faktor ekonomi. Keuangan sudah mulai menipis,” ungkapnya. Senada dengan Low, Anelka juga mengungkapkan keadaan pembeli yang terbilang sepi. “Mengenai harga masih stabil. Hanya saja penjualannya agak sepi. Orang-orang sudah mulai memikirkan tentang kebutuhan lain yang akan dibelinya menjelang lebaran nanti,” ujarnya. Sementara itu, untuk daging sapi di pasar ini dijual seharga Rp 70 ribu per kg. Menurut H. Nasyir, penjual daging sapi menuturkan untuk sekarang harga daging sapi Rp 70 ribu per kg. “Paling sekitar H-3 lebaran baru naik harganya sekitar Rp 80 ribu per kg,” ungkapnya. Sama halnya dengan H. Nasyir, Ajis menuturkan harga daging sapi masih stabil. “Belum ada kepastian mengenai naik tidaknya harga daging. Kami ngikut saja. Kalau diminta naik, ya naik,” tuturnya. Begitu pula yang diungkapkan oleh Anto, pedagang lain. Ditemui Koran ini, Anto juga menjelaskan bahwa harga daging Rp 70 ribu per kg. Mengenai pembeli, Ajis dan Anto mengungkapkan bahwa pembeli cenderung sepi. “Untuk sekarang-sekarang ini pembelinya sepi. Orang-orang butuh beli baju, kue, dan keperluan lain untuk lebaran nanti,” pungkas Anto. (pay/mg2)

Pajak-------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

“Untuk reklame yang kecil, biasanya pihak pemasang mengajukan permohonan langsung ke kantor Dispenda ini. Sementara untuk reklame yang besar, harus ada rekomendasi dari Dinas Tata Ruang, PU, dan Dinas Perhubungan,” ungkapnya pada Koran ini (8/9). Lebih lanjut dia mengatakan tarif pemasangan reklame disesuaikan dengan ukuran, lokasi pemasangan, dan waktu pemasangan. Mengenai tempat pemasangan reklame, dia menuturkan saat ini reklame sudah dipasang di tempat yang sesuai. Kalau pun ada yang melanggar hanya sebagian kecil saja.

“Paling cuma satu atau dua yang melanggar. Bagi yang melanggar akan diberikan surat peringatan terlebih dahulu sebelum dicabut reklamenya,” ujarnya. Ditambahkannya lagi, jika terjadi insiden jatuhnya reklame yang menimpa warga, maka yang bertanggungjawab dalam hal ini adalah pihak advertising. “Jika dibandingkan tahun lalu, persentase untuk tahun ini meningkat. Dari realisasi penerimaan pajak reklame tersebut, persentasenya sudah mencapai 64%. Insya Allah penerimaan pajak reklame untuk tahun 2009 ini dapat tercapai sesuai dengan target yang telah ditetapkan,” pungkasnya. (mg2/mg1)

Polda------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Ditambahkannya, selain menyiagakan pasukan, pihaknya juga akan mengadakan pos-pos pengamanan, di jalur mudik wilayah bagian Tengah, Timur dan Barat. “Sebanyak 53 pos pengamanan yang sudah disiapkan,” ujar Kapolda. Diungkapkannya, diadakannya beberapa pos-pos pengamanan tersebut. Salah satunya bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan, dan memberikan rasa aman kepada para pemudik. “Ancaman keamanan bisa saja terjadi dijalur-jalur yang

digunakan untuk mudik. Oleh karena itu, selain menyiagakan pasukan, pos-pos keamanan juga akan kita adakan,” ungkapnya. Lebih lanjut Kapolda mengatakan, guna mengamankan perayan lebaran terutama arus mudik, polisi juga akan mengadakan rapat koordinasi dengan beberapa pihak terkait, guna membahas mengenai keamanan menjelang lebaran ini. “Rencananya besok (hari ini), kita akan gelar rapat kepada pihak yang terkait yaitu TNI, Dinas Perhubungan,” pungkasnya. (ial)

Berawal---------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Dikatakan suami Sumiati ini ingin menjadi biro perjalanan terbaik dan terlengkap di Provinsi Jambi dengan jaringan terluas adalah hal yang saat ini terus ia usahakan.

Untuk itu, ayah dari Nakeisha ini terus membangun hubungan dengan semua orang dan berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dengan semua relasi yang sudah ia punya.***

23

Harga Emas Mulai Tak Menentu

Jelang-----------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

rabu, 09 september 2009

HALAMAN SAMBUNGAN

JAMBI – Harga emas di Kota Jambi pertengahan bulan puasa ini mulai tak menentu. Hal ini diungkapkan oleh beberapa penjual emas dipasar yang ada di Kota Jambi. “Kita mengikuti harga pasar internasional. Dan harga ini tergantung tukang atau penjual emas itu sendiri. Makanya sekarang banyak berbeda harga emas antara satu toko dengan lainnya,” ujar pemilik Toko

Mas Agung Pasar Jambi, Edy. Edy mengatakan, perbedaan harga ini karena motif atau seni pembuatan dari penjual atau tukang emas itu sendiri. “Kalau pernak-pernik unik dan bagus harganya lebih mahal. Makanya kita beda harga,” tuturnya. Untuk emas murni, Edy menjual mencapai Rp 2 juta per suku. Dimana dalam satu suku ini kata Edy, berbobot 6,7 gram. Untuk emas 22, ia menjualnya

Rp 230 ribu. “Ini tergantung modelnya. Kalau modelnya unik, harga lebih dari itu lagi,” imbuhnya. Hal senada juga diungkapkan oleh Firdaus, pemilik toko Mas Beringin, Jalan Sisingamangaraja, Jambi. Ia mengatakan harga emas saat ini mulai tak menentu mengingat Idul Fitri sudah didepan mata. Sebelum puasa memang harga emas sempat gonjang-ganjing. Artinya

tidak menetap, bahkan dalam satu Minggu bisa dua kali naik atau turun. Emas murni, Firdaus menjual Rp 1,9 juta per suku. Untuk emas 22, ia menjual Rp 200 ribu per gram. Dikatakannya, harga RP 200 ribu per gram itu bisa saja berubah kalau modelnya lebih bagus. Misalnya kalung, dalam kalung tersebut banyak hiasan atau main-mainannya yang unik.

Itu yang mempengaruhi harga lebih mahal. Selain emas murni dan emas 22, Firdaus juga menjual emas London. Untuk emas London ini, ia menjual Rp 300 ribu per gram. Juga ada emas muda harganya sedikit lebih murah, yakni Rp 60-70 ribu per gramnya. Namun baik emas London atau emas muda ini, kata Firdaus harganya juga tergantung model. (pay)

Ramadan------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Soal retribusi parkir, Horizon, mengatakan jangan sampai tidak ada peningkatan pendapatan. Dia menyebutkan, saat ini jumlah kendaraan bermotor jauh meningkat dengan tahun-tahun sebelumnya. ‘’Memang harus meningkat pendapatannya jangan sama, kalau sama berarti tidak ada kemajuan, apalagi kalau sempat menurun,’’ tegasnya. Selain itu, dikatakannya, untuk mengejar PAD juga tidak seharusnya mengabaikan ketertiban umum dan pelayanan kepada masyarakat. ‘’Jangan pula hanya karena mengejar target capaian, semua lahan

harus dilalap untuk dijadikan uang,’’ sebutnya. Lebih jauh, pria berkacamata ini juga menilai kepala kantor pengelola parkir tidak bisa menjalankan tugasnya dan juga tidak memiliki kemampuan. ‘’Kalau punya kemampuan kenapa begini jadinya, kan punya personil,’’ ungkapnya. Salah seorang warga kota Jambi, Eko, menyebutkan dirinya sangat kesal dengan besaran tarif yang dimintai oleh petugas parkir. ‘’Kan hanya Rp. 300 ribu di Perda. Sedangkan di lapangan Rp. 1.000,’’ ujarnya. Sedangkan Kepala Kantor Pengelola Parkir , Rusdiyanto

mengatakan pihaknya telah menghimbau kepada semua pengelola lahan parkir untuk melakukan penertiban agar jalan tidak terganggu. Bahkan pembinaan juga sudah dilakukan, hanya saja katanya di beberapa lokasi parkir. ‘’Jika masih ada petugas kita, lokasi tersebut tidak akan macet. Namun jika ditinggalkan maka akan macet lagi,’’ ucapnya. Sementara itu, banyaknya lahan parkir liar di pasar-pasar Bedug selama bulan Ramadan ini, Rusdiyanto mengakui tidak memberikan retribusi kepada kantor pengelola parkir. ‘’Itu memang tidak ada retribusinya

yang masuk, kita kesulitan, kan banyak yang dikelola oleh remaja mesjid dan untuk sosial, kita hanya melakukan pembinaan terhadap mereka,’’ ungkapnya. Rusdiyanto juga mengatakan, pihaknya kesulitan untuk melakukan penertiban beberapa lokasi parkir liar terkendala dengan Perda yang saat ini masih di godok di bagian hukum. ‘’Sekarang masih digodok di Bagian Hukum perda tentang perizinan pengelolaan. Kalau itu sudah selesai kita sudah punya payung hukum, kalau sekarang susah,’’ terangnya. Hanya saja, saat ditanya banyaknya petugas parkir yang me-

nyetorkan retribusi ke kantornya, masih saja memungut retribusi parkir lebih dari tarif sebenarnya. Dirinya mengakui kesulitan melakukan tindakan tegas. ‘’Kita susah untuk mengganti petugas karena mereka kebanyakan banyak yang bertempat tinggal di kawasan itu,’’ katanya. Sementara itu, terkait adanya jalan raya yang dibuatkan tenda untuk berjualan oleh salah satu toko di pasar Kota Jambi. Rusdiyanto mengakui bahwa pihaknya telah memanggil pihak tersebut. Dan nantinya Kantor parkir akan menunggu petunjuk dari walikota untuk tindak lanjutnya. (arm/ika)

45 Dewan------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Kemarin, anggota legislatif terpilih pada Pemilu Legislatif 09 April lalu resmi dilantik. Dengan demikian, jabatan DPRD yang lama dan tak terpilih lagi sudah selesai. Saat pengambilan sumpah, seorang anggota legislatif tidak kuat berdiri. Hampir saja terjatuh, namun dua orang anggota dewan yang sama-sama dilantik langsung menolongnya sebelum terjatuh. Diketahui anggota dewan yang nyaris pingsan ini saat pelantikan ini adalah Mukti Zakaria. Kedua tangan legislatif asal Dapil Batanghari-Muarojambi ini dipegang oleh dua orang teman disampingnya. Melihat keadaan ini, langsung saja pegawai DPRD yang se-

dang bertugas langsung memberikan pertolongan. Mukti Zakaria pun langsung dituntun ke kursi agar duduk. Tampak memang Mukti Zakaria bukan lagi muda seperti teman lainnya yang masih kuat berdiri. Begitu didudukkan di kursi tampak Mukti Zakaria masih tersenyum meski sebelumnya ia nyaris pingsan. Pelantikan DPRD Provinsi Jambi ini juga dihadiri oleh para petinggi di Provinsi Jambi. Diantaranya, Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin, Kepala Kepolisian Daerah Jambi dan lainnya. Usai pelantikan, Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin mengatakan kedepannya ia berharap agar hubungan legislatif dan

eksekutif tetap baik. Termasuk bekerja sama dalam memajukan Jambi ini. "Saya hanya berharap hubungan eksekutif dan legislatif semakin membaik saja. Yang sebelumnya memang sudah baik, tapi saya berharap akan lebih baik lagi. Bersama untuk memajukan Jambi kedepannya," tukas Gubernur dua periode ini.

Sementara itu, usai pelantikan DPRD Provinsi Jambi, baru sekitar enam unit mobil dinas dari 16 unit mobil yang telah

dikembalikan ke Pemerintah Provinsi Jambi. Sedangkan selebihnya, hingga siang (8/9) hari ini belum ada yang mengembalikan. Padahal pengembaliannya tersebut harus dilakukan usai acara pelantikan DPRD Provinsi Jambi periode 20092014 yang telah dilakukan pagi tadi (8/9). Hal ini disampaikan oleh Kaharudin, Kabag Umum Sekwan DPRD. “Seharusnya aset-aset yang diberikan oleh pemerintah harus segera dikembalikan, usai pelantikan ini, seperti kendaraan dinas dan perlengkapan di staf lainnya,” ujarnya. Menurutnya, bagi kendaraan yang belum dikembalikan, kemungkinan akan tetap disusul untuk segera mengembalikannya.

kan stok di pasaran berkurang. ‘’Ini bakal memicu kenaikan harga,’’ tegasnya. Sementara itu, pantauan koran ini terhadap harga sembilan bahan kebutuhan pokok (Sembako) di pasar-pasar tradisional, masih cukup stabil. Misalnya, menurut Agusman, pedagang Sembako di pasar Keluarga, harga beras IR 64 Rp 6 ribu per kg, IR 42 Rp 5.500, merek Anggur Rp 135 ribu per 20 kg, king Rp 112 per 20 kg. Sedangkan Gula pasir Rp 8.500 per kg, minyak goreng curah Rp 7.500 per kg, fortuna RP 10 ribu dan Bimoli Rp 12 ribu per kg. “Harga ini memang masih stabil. Tetapi ada juga yang

mengalami kenaikan harga, meski tak menaik secara drastis. Seperti telur itu mengalami kenaikan harga dari sebelumnya,” ujar Agusman, pedagang sembako. Telur broiler kata Agusman, sebelumnya hanya Rp 700, kini mencapai Rp 900. Sedangkan harga jagung pipilan kering masih stabil pada harga Rp 3.500, garam Rp 2 ribu per kg, tepung terigu Rp 7.500 per kg, kacang kedelai Rp 7.500 per kg. Bawang putih Rp 12 ribu per kg, bawang merah Rp 14 ribu dan minyak tanah Rp 5 per liter. Kestabilan harga ini juga diakui Rita, pedagang Sembako pasar Angsoduo. Hampir semua

Anggota Dewan PKS Kembalikan Mobnas

Sementara, anggota DPRD dari PKS sudah menyerahkan aset yang mereka terima kemarin. Safrudin Dwi Aprianto, salah seorang anggota dewan dari PKS mengakui pada saat awal kerja menjadi anggota dewan, masing-masing telah diberikan kendaraan mobil seperti Ketua Komisi, dan Wakil Ketua Sekretaris. Staf juga diberikan fasilitas berupa laptop dan printer. Seluruhnya ada tujuh fraksi yang harus mengembalikan aset tersebut. “Saya inisiatifkan untuk segera mengembalikan barang-barang tersebut pada Sekwan, karena ini merupakan kewajiban. Namun hingga saat ini masih banyak yang belum mengembalikannya,” bebernya. (pay/arm)

Distan----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------Sambungan Dari Hal 13

Tak hanya itu, indikasi permainan harga katanya, juga terdapat pada komoditi beras. Harga produk pertanian ini sebutnya, juga terus berubahubah. ‘’Secara ekonomi kan, harga naik apabila permintaan naik, sedangkan stok barang turun. Untuk beras, produksi gabah malah meningkat,’’ ucap Abu. Dikatakannya, di Jambi target produksi gabah 180 ribu ton. Sampai triwulan ketiga sekarang, produksi gabah tersebut sudah mencapai 135 ribu ton. Dan berdasarkan angka ramalan BPS, kenaikan produksi gabah tahun ini sebesar 10,23

persen. ‘’Kenaikan produksi beras Jambi ini di atas target produksi nasional yang hanya 5 persen,’’ terangnya. Sedangkan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga menjelang lebaran tahun ini, Abu Sucamah menyebutkan akan mengawasi keberlanjutan produksi. Baik beras maupun sayuran. ‘’Ini tak hanya dilakukan oleh dinas provinsi, tapi juga kabupaten kota,’’ tukasnya. Disebutkannya, keberlangsungan produksi ini sangatlah penting untuk menjamin ketersediaan stok. Karena, jika petani berhenti, semusim saja berproduksi akan menyebab-

harga-harga tersebut sama dengan harga yang ada di toko Rita. “Masih stabil-lah hanya ada sedikit yang mengalami kenaikan harga,” ungkapnya. Sementara itu, harga daging sapi murni juga pada level harga stabil. Data yang diperoleh Koran ini dari penjual daging mengatakan harga daging sapi murni pada level Rp 70 ribu per kg. Daging ayam broiler mencapai Rp 22 ribu dan ayam kampung mencapai Rp 32 ribu per kg. “Meski harga daging ini pada awal puasa lalu melonjak. Namun saat ini stabil, apalagi pasokan selalu aman,” tutup penjual daging di Pasar Angsoduo. (arm/pay)


24

rabu, 09 september 2009

Jambi Ekspres

Jawa Pos News Network (JPNN)

VALENCIA UNJA

MEREBUT PASAR DI BULAN PUASA

Ir. H. Priyo Setyono, MBA

JAMBI - Belum genap satu minggu Valencia Unja ( VU) di buka, lebih dari 60 unit telah terjual. Begitu tingginya minat konsumen untuk memiliki unit property di VU, sehingga sebahagian besar sales force NGK di kerahkan di lokasi, untuk memberikan pelayanan dan penjelasan bagi masyarakat. “Saat ini kami juga mengerahkan staf proyek secara crash program, untuk segera mematangkan lahan, sehingga aluralur site plan dan area taman sudah mulai terbentuk dengan jelas. Dilokasi proyek konsumen sudah dapat merasakan posisi rumah yang di beli, tidak hanya sekadar berdasarkan gambar saja” jelas Ir. Untung Riyadi pimpro VU. VU sangat berhasil menciptakan efek sinergi antara lokasi proyek, dengan kampus UNJA

dan IAIN. Lokasi proyek yang diapit ke dua kampus besar tersebut, yang memungkinkan civitas akademika melakukan kegiatan dengan hanya berjalan kaki, betul-betul dimaksimalkan. Hal itu tercermin dalam konsep VU yakni : Kawasan Niaga (Pertokoan), Kawasan hunian (Estate), Kawasan Indekost ( Dormitory). Segmentasi harga juga sangat pas, yakni Ruko 2 lantai Rp 450 jutaan, Ruko 1 lantai Rp 160 jutaan untuk kawasan Niaga, T 48/135 harga Rp 160 jutaan dan T 60/165 Rp 200 jataan untuk cluster Estate. Yang sangat spektakuler yakni Dormitory ( Indekost ), untuk T 50 ( 4 kamar, 2 kamar mandi, Dapur, R tamu ) hanya Rp 100 jutaan. Khusus untuk kocek terbatas disediakan T 30 ( 2 kamar, 1 kamar mandi dan R Tamu,

Gerbang VU

Luas tanah sama dengan T 50 yakni 108 m2) hanya Rp 80 jutaan. Dengan harga tersebut memungkinkan semua orang untuk dapat berusaha di bidang indekost mahasiswa/i. Kejelian NGK dalam menangkap peluang pasar memang pantas mendapat pujian. Menurut penjelasan Direktur NGK Ir. H. Priyo Setyono MBA, Manajemen NGK dalam meluncurkan produknya, selalu memposisikan diri sebagai konsumen. Dengan dimikian kita dapat lebih menghayati tentang apa yang diminati konsumen. ”Kita juga menginventarisir alasan konsumen, mengapa membeli unit property di VU. Mungkin ada baiknya kita sampaikan berbagai alasan konsumen, sehingga dapat meng-inspirasi masyarakat,” Jelas Priyo.(adv)

Ir. Untung Riyadi

Tampak Dormitory & Denah T 30 & Denah T 50

Alasan Membeli Rumah di Cluster Dormitory (Indekost) di VU

Suasana Kios

Suasana Estate

Peta Lokasi

http://www.jambiekspres.co.id

1. Buat kesibukan saya saat pensiun. Saya tidak bisa usaha/ dagang, yang paling gampang ya buka indekost, ngga perlu mikir. Toh belinya saya angsur/KPR. 2. Hitung-hitungannya sangat masuk akal. Saya beli dengan KPR. Angsurannya bisa dari hasil indekost. Kalo nombok pun sedikit. Jadi kalau dihitung, jatuhnya sangat murah. 3. Harganya dengan 1 kavling sawit hampir sama. Hasilnya perbulan juga hampir sama. Lokasinya lebih gampang ditengok dibanding kavling sawit dan tidak ada yang menjarah. 4. Indekosan, dan belinya bisa KPR ? Harga rumahnya naik, hasil perbulannya naik, cicilannya tetap. ���������������� Alasan apa lagi? 5. Saya beli yang kecil T 30, untuk menyesuaikan kemampuan saya dengan angsurannya. Yang penting saya sudah punya tempat. Untuk pengembangan urusan nanti. 6. Persiapan untuk anak saya kalo

nanti kuliah. Mungkin hasil indekost bisa membiayai kuliah anak. Paling tidak saya tidak keluar uang untuk biaya indekostkan anak. Kan ���� sudah punya. 7. Mau saya pakai untuk tempat tinggal. Kalo ������������������ dekat dengan mahasiswa, istri saya kan bisa nyambi catering. 8. Investasi saja. Rumah dekat kampus, untuk apa saja bisa. Toh nilainya cepat naik. 9. Untuk menciptakan passive income, seperti teory Robert T. Kiyosaky. 10. Teman-teman sekantor banyak yang beli. Jadi saya ikutan beli. Beli rumah tidak ada ruginya.

Alasan Membeli Rumah di Cluster Estate di VU 1. Rumahnya menghadap ta-

man, dan untuk ukuran rumah estate, harganya sangat murah. Mungkin saat ini masih sepi, tapi kan dekat kampus, jadi nilainya pasti cepat naik 2. Dekat dengan tempat saya bekerja. 3. Saya di luar kota. Halaman belakang mau saya kembangkan jadi indekost, untuk biaya rawat rumah. Jadi kalo ke jambi saya tidak perlu menginap di hotel. 4. Untuk anak saya yang lagi kuliah, kalo dia sudah lulus ya dikontrakkan. Kan ����������� banyak mahasiswa/i. 5. Rumah saya di Jambi (bising). Seminggu sekali untuk saya fungsikan jadi villa. ��� Kalau lingkungan dekat dengan anak-anak muda kan bisa lebih bersemangat. 6. Investasi saja. Rumah dekat kampus, untuk apa saja bisa. Toh nilainya cepat naik. 7. Mau saya kontrakkan. Kan banyak dosen/mahasiswa S2/S3

yang biasanya tidak mau indekost, karena bawa keluarga.

Alasan Konsumen Mengapa Membeli Ruko di VU 1. Lokasi didekat kampus yang banyak mahasiswanya. Untuk usaha apa saja pasti hidup. 2. Saat ini akan dikontrakkan saja, karena kita masih bekerja. Tapi kalau nanti kita pensiun, sudah punya tempat untuk berusaha. Toh ������������� bisa KPR. 3. Untuk tempat mencarikan kesibukan istri. 4. Untuk cadangan anak, kalo nggak dapat kerja. Saat ini posisi pengusaha cukup terhormat tidak beda seperti posisi pegawai. Bahkan bisa lebih maju. 5. Kami keluarga besar, sering ada anggota keluarga datang minta dicarikan kerja. Dari ���������� pada pusing saya sediakan kail-nya. 6. Anak saya kuliah. Belikan ruko saja, biar kuliah sambil belajar cari uang. Siapa tahu bisa membiayai kuliah sendiri. Mungkin dia lebih bangga dan bertanggung jawab. 7. Investasi saja. Tempat usaha di dekat kampus biasanya nilainya cepat naik. ��������������� Kalo dikontrakkan juga kontrakannya tinggi. 8. Lokasinya cepat berkembang. Selama saya masih bisa menjangkau, saya harus punya. Paling jelek ya di kontrakan. 9. Karena Developernya NGK. Masih banyak alasan mengapa orang membeli property di VU. Mungkin anda mempunyai alasan yang lebih masuk akal, namun beberapa alasan tersebut bisa menjadi inspirasi anda. Mengapa tidak di coba?(adv)

email: jambiekspres@yahoo.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.