Banjarmasin Post - 15 November 2008

Page 1

Banjarmasin

Post

DEMI KEADILAN, KEBENARAN DAN DEMOKRASI

WEBSITE: WWW.BANJARMASINPOST.CO.ID - E-MAIL: REDAKSI@BANJARMASINPOST.CO.ID

SABTU

15 NOVEMBER 2008/ 17 ZULKAIDAH 1429

24 HALAMAN

RP 2.000

NO. 12375 TH XXXVII/ ISSN 0215-2987

Jenazah Suami Dibiarkan Membusuk

2

Try Out CPNS

6

Perang Anak Muda

Mantan Dosen Uvaya Tewas di Kamar BANJARBARU, BPOST Meski mengetahui sang suami, Supono Mulyono (65) meninggal, Katerin Tara (53) tetap beraktivitas seperti biasa di rumahnya di Jalan Comet Raya, Banjarbaru. Dia hanya sesekali melihat tubuh kaku suaminya yang tergeletak di salah satu kamar. Setelah tiga hari ‘menemani’ sang jenazah, Katerin baru mengungkapkan hal itu kepada tetangga, Jumat (14/ 11). Adalah H Mahyuni (70) yang memiliki toko kelon-

“Matanya tertutup. Saya goyanggoyang, diam saja. Berarti sudah meninggal” KATERIN TARA Sang Istri

tong di dekat rumah Supono. Dengan santai Katerin mengatakan, “Pian kada tahukah kalau bapak sudah meninggal.” Saat itu Katerin hendak membeli korek api.

Sudah Berteriak KATERIN mengaku sudah memberitahu tetangga, sesaat setelah suaminya meninggal. Caranya, berteriakteriak dari dalam rumah. Namun, tidak ada tetangga yang datang. “Saya sudah teriak-teriak. Bapak, bapak kok begini. Bangun Pak...bangun...,” kata Katerin sambil mengunyah permen. Hal 14 kol 2-3

Mendengar itu, Mahyuni sontak terkejut. Dia langsung ke rumah ketua RT setempat, Kasmajaya. “Kami segera ke rumah Supono,” kata Mahyuni kepada BPost. Begitu pintu rumah dibuka, mereka disambut lalatlalat hijau yang beterbangan. Bau busuk pun menyeruak. “Kami makin terkejut saat masuk ke salah satu kamar. Pak Supono sudah jadi mayat dan membusuk. Lalat-lalat beterbangan di sekitar mayat itu,” kata Kasmajaya. Berdasar pantauan BPost, mayat Supono telentang di atas kasur dengan tangan kiri menjuntai ke bawah. Rumah itu memiliki dua kamar. Jenazah Supono berada di kamar belakang. Kondisi jenazah pensiunan PNS di Dinas Pekerjaan Umum Kalsel dan mantan dosen Teknik Sipil Uvaya (Universitas Ahmad Yani) ini sangat mengenaskan. Hal 14 kol 1-3

KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

TANAH LONGSOR - Sejumlah warga yang selamat mengangkut barang mereka ke tempat pengungsian, Jumat (14/11), pasca-musibah tanah longsor yang menimpa Kampung Nyalindung, Desa Girimukti, Kecamatan Campaka, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis malam. Musibah tersebut mengakibatkan 10 orang tewas, tujuh orang terkubur dan 30 rumah tertimbun tanah longsor.

Pabrik Baja Berdiri 2009 Perusahaan Raksasa Incar Banua PT PLN Ikut Diuntungkan

Penyebar Teror SMS Bank Ditangkap

JAKARTA, BPOST- Meski krisis finansial global menerpa, PT Meratus Jaya Steel optimistis dapat merealisasikan pembangunan pabrik baja di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalsel, pada 2009. Namun, Direktur Utama PT Krakatau Steel (KS) Fazwar Bujang mengakui pembangunan pabrik baja terbesar kedua di luar Cilegon, Banten, itu mengalami keterlambatan. Rencananya, peletakan batu pertama pembangunan pabrik dilaksanakan, Senin (10/11) lalu. “Intinya pembangunan di Kalsel tetap berjalan. Apapun risikonya KS tetap optimistis,” kata Fazwar di Cilegon,

Banten, kemarin. Diakuinya, krisis keuangan global memukul harga baja di dunia. Meski demikian, kondisi pasar diyakini membaik pada bulan-bulan mendatang. Permintaan pun akan kembali normal. “Karenanya, kita optimistis pabrik baja berkapasitas produksi 315.000 ton per tahun, itu tetap berdiri di Kalsel,” tegasnya.

RUDY ARIFFIN Gubenur Kalsel

Hal 14 kol 4-7

RANESI.COM

Empat Orang Tewas Berpelukan

TIAP hari Ahad Palui wan bininya tulakan ka pasar, tujuannya kada lain batatukar kaparluan samingguan. Tapi minggu ini Palui tapaksa tulak sorangan haja karna bininya kada kawa umpat, sibuk manuntungakan jahitan pasanan urang.

Maut itu datang pada Kamis (14/11) malam pukul delapan, saat warga Kampung Nyalindung belum lagi ‘terlelap’. Tiba-tiba terdengar dentuman keras. Tanah seperti bergerak. Tebing di kampung itu longsor. Rumah-rumah mulai miring. Warga yang terhenyak berhamburan menyelamatkan diri. Mereka terbirit-birit ke perbukitan.

Hal 14 kol 1-3

- Banyak obat kuat nang mambahayakan, Lak-ai + Takarinyum pulang umanya, Nang-ai Anang Gayam

15:30

menyesatkan masyarakat. Jika rumor itu berkembang, dikhawatirkan memicu nasabah menarik dana dari bank yang terkena rumor. “Kita akan memberikan hukuman setimpal karena kalau tidak ditangani akan mengganggu sistem pembayaran. Kepada masyarakat jangan percaya pada rumor,” pintanya. Sayangnya, Fajriah tidak bersedia menyebut pelaku penyebar teror SMS tersebut. Dia hanya menyatakan pelaku sedang diperiksa oleh aparat kepolisian.

JAKARTA, BPOSTFAKTA JEMBATAN Pemerintah provinsi di Indonesia bakal keTIMBANG KALSEL hilangan salah satu z Sopir jarang beli karcis sumber pendapatan asli daerah (PAD). Paz Perda Retribusi diabaikan salnya, seiring dengan z Berat muatan jarang diperiksa diberlakukannya kebiz Denda tidak diberlakukan jakan tonase nol persen z Kelebihan muatan dibiarkan (road map to zero overz Personel jaga hanya 7-8 orang loading), dinas perhuz Pungutan untuk biaya operasional bungan dilarang memberlakukan pungutan bagi truk-truk yang muatanbungan Darat Dephub, Suronya melebihi ketentuan. yo Alimoeso mengatakan, Selama ini ada kebijakan pemberlakuan pelarangan ‘khusus’ di sejumlah provinsi pungutan itu diberlakukan di untuk memberlakukan toleseluruh provinsi mulai 1 Jaransi bagi truk kelebihan munuari 2009. atan. Caranya, menerapkan “Dalam pelaksanaan zero sistem pungutan. Hasil puoverload, tidak ada pungutan ngutan toleransi itu dimalagi. Jembatan timbang busukkan ke kas daerah sebagai kan lagi menjadi target pensalah satu sumber PAD. Nadapatan daerah,” kata Suromun, ditengarai banyak peyo di Jakarta, kemarin. nyimpangan. Direktur Jenderal Perhu Hal 14 kol 1-3

Bencana Alam Terjang Jakarta-Jabar

Mambawa Tukul

12:07

“Investasi 200 hektare lahan sebagai penyertaan modal”

Hal 14 kol 4-7

SI PALUii

04:39

BPOST/HERRY MURDY

JAKARTA, BPOST- Bank Indonesia (BI) bekerja sama dengan kepolisian menangkap penyebar SMS yang merumorkan sejumlah bank mengalami kesulitan likuiditas. “Bank-bank bersatu mencari penyebar rumor. Kini sudah berhasil ditangkap pihak kepolisian,” kata Deputi Gubernur BI Siti Fadjrijah kepada wartawan di Gedung BI, Jumat (14/11). Menurut Fajriah, penyebar rumor itu ditangkap karena dikhawatirkan bisa menyebarkan rumor hingga keluar negeri. Imbasnya bisa berdampak pada ketidakstabilan sistem keuangan dan

Sumber PAD Berkurang

18:15

19:27

D

ari bukit itu mereka mengungsi ke sebuah sekolah. Tapi sekolah itu pun rawan longsor. Tidak ada pilihan lain, di kegelapan malam itu enam ratus warga kampung berjalan kaki dua kilometer ke Balai Desa Girimukti, Campaka, Cianjur, Jabar. Anak-anak dan perem-

puan berlindung di situ, sementara kaum pria kembali ke Nyalindung. Mereka berusaha mencari kerabat yang tertimbun longsor. Sekitar pukul 00.00 WIB, warga menemukan Atikah. Tapi perempuan berusia 55 tahun itu sudah tidak bernyawa. Hal 14 kol 4-7

KOMPAS/KRISTIANTO PURNOMO

AIR BAH - Warga melintasi banjir yang merendam wilayah Cawang Pulo, Cawang, Jakarta Timur, Jumat (14/11).

Napi Kabur Lewat Paket SEORANG narapidana di Jerman kabur dari penjara dengan cara masuk dalam paket baju kotor. Awalnya, napi kasus narkoba, Hans Langs (42), bersembunyi di ruang pakaian kotor di penjara Willich, dekat Dusseldorf, Jerman. Begitu rekan sesama napi —yang bertugas di ruang baju kotor— lengah, dia masuk ke kotak besar yang berisi sprei kotor. Kotak itu dikirim ke binatu dengan sebuah mobil. Hebatnya, lagi dia mampu membuka pintu mobil tanpa diketahui oleh pengemudi. Kini, Hans masuk daftar buronan. (anv)


2

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

banjarmasin bungas

Cukup Empat Hari Saja Bikin Paspor Dipermudah BANJARMASIN, BPOST- Daryanto mengaku butuh waktu dua minggu untuk mengurus paspor di kantor Keimigrasian Banjarmasin. Selama itu dia harus empat kali bolak balik ke kantor yang beralamat di Jalan A Yani Km 5 itu.

BANJARMASIN POST/APUNK

LANGGANAN BANJIR - Lahan parkir Sudimampir, Banjarmasin, merupakan kawasan langganan banjir, hingga sering kali membuat kendaraan yang sedang parkir terganggu. Kondisi ini padahal sudah berlangsung lama namun penanggulangannya sama sekali belum terlihat oleh dinas terkait. Kawasan Sudimampir terendam, Minggu (26/10) lalu.

Besok Try Out Tes CPNS BANJARMASIN, BPOST Hari ini Pemprov Kalsel serta pemerintah kabupaten dan kota secara resmi membuka lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS). Tersedia 4.561 formasi dengan empat kualifikasi pendidikan terbuka untuk jalur umum. Calon pencari kerja tentu perlu mempersiapkan diri untuk mengikuti tes yang digelar 14 Desember 2008. Lembaga Pemberdayaan Ummat (LPU) Quantum Qalbu bekerjasama dengan harian Banjarmasin Post dan Primamedia akan membantu para pencari kerja menghadapi soal tes CPNS. Pada Minggu (16/11) digelar try out (Ujicoba) Tes CPNS 2008 di Aula Palimasan, lantai V gedung Djok Mentaya, Jalan AS Musyaffa No 16 Banjarmasin.

Ketua Panitia Pelaksana, M Firhansyah, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu langkah awal melihat antusias masyarakat di Kalsel menyambut seleksi penerimaan CPNS. “Sebenarnya ini merupakan langkah awal LPU Quantum Qalbu tidak sekedar berbasis spiritual, tetapi juga berbasis sosial kemasyarakatan dan pendidikan,” ujarnya. Firhansyah mengatakan, pihaknya menargetkan peserta 200 sampai 300 orang. ”Namun, sampai saat ini jumlah peserta yang mendaftar untuk mengikuti try out sudah melebihi 300 orang. karena itu kami mencoba kegiatan dengan membaginya menjadi dua gelombang,” jelasnya. Pada gelombang pertama, pihaknya menggelar try out

Musa dan Rahman Dicari BANJARMASIN, BPOST - Musa dan Rahman, dua kakak beradik yang diduga terkait kasus pembunuhan terhadap Sebeh (38), seorang pekerja tambang batu bara belum ditemukan. Namun, Polsek Satui terus berupaya mencari mereka. Untuk diketahui, Sebeh warga Sungai Danau RT 21, Kecamatan Satui, Tanah Bumbu tewas dengan sejumlah luka bacokan senjata tajam di tubuhnya, Senin (10/11) lalu. Musa Pembunuhan terjadi di Jalan Sumpol Km 6, kawasan lokalisasi, sekitar dua kilometer dari Desa Persiapan Makmur Mulia RT 9, Kecamatan Satui, Tanah Bumbu. “Kita masih melakukan pencarian terhadap keduanya terkait pembunuhan itu,” kata Kapolsek Satui Iptu Angga F Herlambang, Jumat (14/11) malam. Menurut Angga, beberapa tempat sudah disisir jajarannya. Mulai wilayah Kabupaten Tanah Laut, Tanah Bumbu, Banjarmasin, Banjarbaru hingga Barabai Rahman (HST). Bagi masyarakat yang mengetahui keberadaan Musa dan Rahman bisa menghubungi Polsek Satui, telepon (0512) 611110, Polres Tanah Bumbu di nomor (0518) 70211 atau nomor pengaduan Poltabes Banjarmasin. (MTB/dwi/aya)

pukul 08.30 Wita sampai 12.30 Wita. kemudian pada gelombang kedua diselenggarakan pukul 13.30 Wita sampai pukul 16.30 Wita. Selain itu diungkapkan Firhansyah, dengan adanya acara ini pihaknya mengharapkan, kebutuhan masyarakat dalam menyongsong seleksi CPNS 2008 dapat terpenuhi. “Kegiatan ini merupakan salah satu cara untuk mendukung para peserta menguji kompetensi mereka mempersiapkan diri pada tes CPNS nanti. Jika mereka berhasil, kegiatan ini dapat menjadi agenda setiap menyongsong penerimaan CPNS,” ujarnya. (ee/*)

Padahal, untuk menuju Kota Banjarmasin, Daryanto harus menempuh waktu lebih dari dua jam. Warga Tamban, Batola itu berencana untuk menangguk ringgit di Malaysia. Dia hendak bekerja di sebuah perusahaan elektronik di negeri jiran itu. Daryanto berencana sebagian penghasilannya dikirimkan kepada keluarganya di Tamban. “Saya sudah dua minggu bolak balik mengurus paspor. Rasanya terhitung empat kali belum rampung juga. Padahal saya benar-benar memerlukannya,” ujar Daryanto. Ketika dikonfirmasi, Kasi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Banjarmasin P Sinaga menjelaskan, sesuai

peraturan tertulis di papan pengumuman di bagian depan kantor, proses penyelesaian permohonan paspor adalah empat hari kerja setelah proses wawancara. “Kalaupun ada waktu yang molor, mungkin warga

yang bersangkutan menunda mengambil atau ada beberapa persyaratan yang belum dilengkapi sehingga proses terlambat,” kata P Sinaga, Selasa (11/11). Persyaratan untuk bikin paspor adalah Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Akte Kelahiran atau Ijazah atau Akte Perkawinan (bisa salah satunya). Khusus PNS, anggota TNI dan Polri harus menyertakan surat izin dari instansi masing-masing. Sedangkan bagi

tenaga kerja Indonesia (TKI) harus menyertakan surat rekomendasi dari Departemen Tenaga Kerja. P Sinaga menegaskan, pihaknya senantiasa memberlakukan tarif paspor berdasarkan PP Nomor 19 Tahun 2007. “Tarif paspor RI biasa untuk WNI setebal 48 halaman Rp 200 ribu, besaran tarif paspor RI untuk orang asing Rp 350 ribu dan Paspor RI untuk WNI setebal 24 halaman sebesar Rp 50 ribu,” kata P Sinaga. (aa)

Online Seluruh Indonesia BAGI warga yang ingin membuat paspor, kantor Keimigrasian memberi kemudahan. Warga bisa membuat paspornya di kota mana saja di Indonesia. Kasi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Banjarmasin P Sinaga mengatakan, pembuatan paspor telah menggunakan sistem online. “Ini tentu sangat memudahkan dan ekonomis. Warga yang kebetulan berada di luar

daerah, tak perlu lagi kembali ke daerah asalnya untuk membuat paspor, mereka cukup mengurusnya di daerah tersebut,” ujar P Sinaga. Sistem online ini telah diterapkan sejak 2006. Meskipun sistem pembuatan paspor telah cukup memudahkan, P Sinaga mengaku jumlah pemohon paspor di Banjarmasin belum signifikan. “Paling satu bulannya cuma 400-500 paspor,” ujar P Sinaga. (aa)

Sensasi Suzuki Amuntai 2008 PT Delta Abadisentosa mengelar acara Sensasi Suzuki, Sabtu 8 November 2008 di Amuntai. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari Sensasi Suzuki Sampit pada Sabtu, 25 Oktober 2008, Barabai, 1 November 2008 lalu. Kegiatan ini merupakan wujud rasa terimakasih

Way of Life!

Suzuki kepada konsumen yang sudah percaya dengan produk sepeda motor Suzuki. Kegiatan yang dilaksanakan antara lain pameran pruduk R 2 Suzuki, servis gratis, test ride, safety riding, music on the truck dan hiburan bersama artis ibu kota Jakarta Rindu dan Adit AFI. ikl/din

SEMINAR SUPER PARENTING “Membentuk Perilaku Anak Sejak Dini” (Based on Neuro-Linguistic Programming - NLP Approach)

& Preview Best Camp for Student and Collage: “Cara Belajar Genius, melejitkan Prestasi pelajar di Sekolah”

Bersama: Dr.Akhmad Fadly Noor,C.Ht, M.NLP™ (Mind Re-constructor) Certified and Licenced Master NLP from USA, Member of NFNLP and The Society of NLP , USA

Test ride sepeda motor matic Suzuki Skywave 125, yang merupakan salah satu Service gratis bersertifikat. produk unggulan dari Suzuki.

langsung ditangani oleh mekanik yang berpengalaman dan

Beberapa BENEFIT yang anda dapatkan : ~ Cara memotivasi anak anda dengan metode NLP ~ Cara bersikap dan memperlakukan Anak sejak dini. ~ Membuat & menggunakan kalimat yang membuat Anak Anda Sadar dengan Perilakunya dan kalimat tersebut Mampu Membuat Anak Anda Membuat Perilaku Baru yang lebih baik lagi (better to great). dll PESERTA: ~ Semua CALON dan Semua Orang Tua ~ Semua Guru ~ Semua orang yang ingin menjadi orang tua yang terbaik Berapa Harga yang pantas untuk Anda bayarkan agar anda mampu menjadi ORANG TUA yang LUAR BIASA dan Pantas untuk terus DIHARGAI dan DICINTAI ANAK Anda

FOTO-FOTO/MSYAFRUDDIN

Konvoi Club Suzuki dan Music On The Truck sekaligus mengampanyekan Safety Terlihat antusias warga Amuntai dan sekitarnya dalam menikmati hiburan Sensasi Riding (cara berkendara yang baik, benar dan aman) bersama pihak Kepolisian HSU. Suzuki bersama artis ibukota, Rindu danAdit AFI.

Belajar Bahasa Inggris Lewat VCD Mudah, Cepat dan Praktis PENGURUS DAERAH KAGAMA KALSEL Mengharapkan dengan hormat kehadiran Bapak/Ibu/Saudara Anggota KAGAMA pada acara : PELANTIKAN dan SILATURAHMI PENGURUS DAERAH KELUARGA ALUMNI UNIVERSITAS GADJAH MADA KALIMANTAN SELATAN PERIODE 2008-2012 Oleh : Ketua Umum Pengurus Pusat KAGAMA ( DR. Ir. Djoko Kirmanto, Dipl, HE ) Turut menghadiri Menpan Drs. Taufiq Efendi, MBA Hari : Minggu, 16 Nop 2008 Pukul : 09.30 s/d 12.00 Wita Bertempat di Hotel Rattan Inn Jl. A. Yani Km 5,7 Banjarmasin Atas perhatian dan kehadiran Bapak/Ibu/Saudara diucapkan terima kasih. Ketua Pengda Kagama Kalsel

H. Gusti Farid Hasan Aman, SE, Akt, MBA

PERKEMBANGAN ilmu pengetahuan dan teknologi dewasa ini demikian pesatnya. Untuk itu semua pihak perlu mempersiapkan diri dan anak kita sebaik mungkin. Salah satunya dengan meningkatkan sumber daya manusianya, penguasaan Bahasa Inggris yang merupakan bahasa internasional, sudah merupakan sebuah kebutuhan yang harus kita penuhi. Kini, ada kabar baik bagi bapak ibu serta masyarakat pada umumnya yang menghendaki putra-putrinya bisa menguasai Bahasa Inggris. PT Multi Media Metropolitan Jakarta memberikan kemudahan belajar Bahasa Inggris lewat VCD. Pelajaran mengarah pada penguasaan 4M yaitu: Mendengar (listening), Mengucapkan (Speaking), Membaca (Reading) dan Menulis (Writing) anak-anak hingga orang tua mudah untuk bisa mempelajarinya. “Inovasi terbaru dalam belajar Bahasa Inggris lewat VCD (asli) ini pertama di Indonesia,” kata Heriyanto SH Manajer Multi Media. Program ini menurutnya, dapat digunakan oleh siapa saja, mulai dari siswa, TK, SD,

SMP, SMA, PT atau bapak ibu yang tan, Kantor Cabang Ruko Gate Way ingin meningkatkan kemampuan Ba- Blok E 12 Sidoarjo Surabaya. Untuk hasa Inggrisnya, cukup membeli satu wilayah Kalimantan Selatan hupaket yang terdiri dari 11 buku penun- bungi (0511) 7661334 atau melalui tun, 15 VCD asli, satu tas eksklusif, SMS dengan mencantumkan nama, garansi VCD lima bulan, ujian dan ser- alamat lengkap dan nomor telepon tifikat gratis untuk dua orang. Juga ke HP 0812 5909188. terdapat 150 situasi percakapan, yang Contoh akan kami kirim. adv/har dibimbing artis ibu kota yang mahir PERTAMA DI INDONESIA YANG ASLI berbahasa Inggris. Diantaranya, Vini Alvionita, Clara Sinta, Monica Oemardy, Beniqno Aquino dan native speaker (orang asing), serta artis cilik. Jika ingin memperoleh VCDnya bisa membeli tunai atau kredit dengan harga terjangkau. Informasi dan pemesanan hubungi PT Multi BERSAMA ARTIS IBUKOTA Media Metropoli-


banjarmasin bungas

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

3

E-MAIL: BUNGAS@BANJARMASINPOST.CO.ID

Pembagian Kartu Jamkesmas Telat Masih Menunggu Proses Pencetakan Warga Bisa Gunakan Surat Rujukan BANJARMASIN, BPOST - Seharusnya sejak 1 September 2008 semua kartu Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) sudah dibagikan kepada semua penerimanya. Nyatanya, sampai kini, kartu yang diperuntukkan untuk warga yang kurang mampu untuk berobat itu, belum juga dibagikan. Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Rosally Gunawan, mengatakan keterlambatan itu lantaran belum cairnya dana dari APBDPerubahan Kota untuk pencetakan kartu tersebut. Menurutnya, untuk warga penerima layanan Jamkesmas yang dibiayai APBN 114.165 sudah dibagikan. Sedangkan BANJARMASIN POST/MURHAN

CALON PENDAFTAR - Sejumlah calon pendaftar membaca pengumuman lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kantor Wali Kota Banjarmasin, Jumat (14/11).

Pemko Kekurangan Staf Pelayanan Hari Ini, Pengumuman Lowongan CPNS rang adalah untuk staf-staf pelayanan BANJARMASIN, BPOST - Mulai hari ini masyarakat, terutama yang bakal ditemlowongan calon pegawai negeri sipil patkan di kelurahan-kelurahan. (CPNS) diumumkan di seluruh Badan Padahal, staf kelurahan itu diperlukan Kepegawaian Daerah di Kalimantan Seuntuk meningkatkan kualatan. litas pelayanan masyarakat Untuk formasi Pemko seperti pembuatan KTP dan Banjarmasin, pengumumlainnya. an ditempelkan di papan Menurut Nispuani, wakpengumuman Balaikota tu dan syaratnyapendaftadan Dinas Pendidikan Kota ran disamakan dengan proBanjarmasin. Bahkan, Juvinsi, 20-27 November demat (14/11) sore, BKD sungan membawa fotokopi dah memasang penguijazah, Kartu Pencari Kerja muman tersebut. dari Disnaker, pas foto dan Dari 4.561 lowongan surat lamaran sesuai contoh. yang ada, Banjarmasin “Kita menerima semua mendapatkan jatah 342 forpelamar baik yang ber-KTP masi yang terdiri atas 227 Banjarmasin maupun tidak. untuk tenaga guru, 69 unM NISPUANI Pokoknya, Banjarmasin tertuk tenaga medis dan 46 buka untuk pelamar dari sisanya untuk mengisi teluar,” katanya. naga teknis. Berdasarkan pantauan Bpost, beberaNamun, jumlah itu dinilai masih jauh pa peminat CPNS sudah mulai mencari dari harapan. “Kemarin kami mengusulinformasi tentang penerimaan calon kan lebih dari 600 formasi, tapi syukurnya abdi negara tersebut. Ada yang menahanya diterima 342,” kata Kepala Badan nyakan langsung ke BKD dan ada yang kepegawaian Daerah Kota Banjarmasin, sekadar melihat papan pengumuman di M Nispuani. Balaikota Banjarmasin. (dd) Menurutnya, formasi yang masih ku-

Kemarin kami mengusulkan lebih dari 600 formasi, tapi syukurnya hanya diterima 342

Bukan Pelajaran Mematikan UMUMNYA, anak-anak kesulitan dalam mengerjakan mata pelajaran Matematika. Bahkan, tidak sedikit anak yang membenci pelajaran hitung-menghitung tersebut. Mereka selalu menganggap pelajaran tersebut pelajaran yang membosankan dan cenderung tidak menyenangkan. Akibatnya, tidak sedikit nilai matematika murid yang jatuh saat ujian nasional. Namun, ternyata, paradigma matematika itu mematikan di pikiran anak-anak bisa diubah. Caranya dengan mengikuti Pelatihan Matematika Dahsyat di aula Kantor PLN Wilayah Banjarbaru Jalan Panglima Batur Minggu (16/11). Menurut Panitia Pelaksana, Budi, pelatihan tersebut ditujukan untuk murid SD/ MI terutama kelas V dan VI. Mereka akan disodorkan cara belajar matematika yang berbeda dari yang biasa mereka temui sehari-hari. Dalam kegiatan yang pertama kali di Banjarbaru dan kali kedua di Kalimantan Selatan tersebut, para murid akan diberi pencerahan bagaimana mengerjakan soal matematika dengan mudah dan menyenangkan. Meski tetap mengacu pada

rumus matematika baku, peserta akan ditunjukan cara mengerjakan yang menyenangkan. “Kita akan memperlihatkan, metematika bukan pelajaran mematikan,” ujarnya. Selain itu, saat pelatihan

yang diselenggarakan Primagama Banjarmasin ini, Budi menjamin peserta tidak bosan. Pasalnya, penyaji materi, Fahrur, berpenampilan gaul jauh dari pandangan yang ada tentang guru matematika. (dd/*)

Saldo Akhir 14 November 2008

523.864.905

BANJARMASIN CAREER FAIR 2008

Pameran Bursa Kerja Terbesar di Banjarmasin ARUM KALIMANTAN HOTEL

Jl. Lambung Mangkurat, Banjarmasin Tanggal : 28 - 29 November 2008, Pukul 09.00-17.00 wita Lebih dari 20 perusahaan terkemuka nasional dan nasional. Bawa CV Anda dan langsung melamar!! Tersedia ratusan lowongan pekerjaan untuk lulusan SLTA s/d S1 & S2. Persiapkan diri Anda untuk walk in interview!! Meratus Line - AXA Mandiri Financial Sevices - Ciputra Group - Samator Gas - Trikomsel Multimedia Indonesia Mineral and Coal Mining - Indovision - karir.com - Apotik Plus - Tigaraksa Satria Tbk. TRAC Astra Rent a Car - Kawan Lama Sejahtera Tbk - Trakindo Utama - Palmina Utama - Salam Pacific Indonesia Lines dll.

Acara Tambahan : Seminar singkat “ Smart Way To Get A Job” Daftar langsung pada saat acara. HTM : Rp 20.000,Informasi : 0817 701302, 0818 160276

31.937 warga yang dilayani oleh Jamkesmas daerah yang belum menerima kartu. Tetapi, lanjutnya, dua hari yang lalu, APBD-P 2008 telah dicairkan sehingga pencetakan kartu layanan kesehatan bagi warga miskin tersebut bisa dilaksanakan. Hanya saja, karena prosesnya yang cukup panjang, dia menjanjikan, kartu tersebut bakal sampai ke tangan penerima layanan jamkesmas daerah Desember mendatang. Sementara menunggu kar-

tu itu, warga yang tercatat sebagai penerima layanan Jamkesmas masih bisa menggunakan surat rujukan dari dinas kesehatan kota jika berobat ke rumah sakit. “Asal dia terdaftar sebagai penerima, jika berobat ke rumah sakit, minta saja surat keterangan dari dinas Kesehatan dengan membawa rujukan dari Puskesmas,” katanya. Kepala Badan Keuangan Kota Banjarmasin, Azmi, mengatakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) kota saat ini sebagian besar telah dicairkan. Sehingga, segala kegiatan yang dulu tertunda seperti penebusan beras untuk rak-

yat miskin (raskin) dan pencetakan kartu jamkesmas sudah bisa dilakukan. Dia mengatakan, di antara Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Banjarmasin yang sudah mengambil semua dananya yang telah dianggarkan, Dinas pendidikan, Dinas Kesehatan dan Bagian Kesra. Namun, ada juga SKPD yang belum mengambil sepenuhnya lantaran pekerjaannya belum dimulai atau sedang dalam proses. Sehingga, tidak ada alasan lagi kalau pengerjaan proyek terhambat lantaran dana dari APBD-P belum cair. “Mereka diberi kesempatan untuk mengambilnya hingga akhir Desember ini. Kalau tidak terpaksa menjadi sisa anggaran tak terpakai,” katanya. (dd)


4

opini publik

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 /17 ZULKAIDAH 1429 H

TAJUK

Karena SMS Rusak Susu Sebelanga DUA provinsi tetangga, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Timur, saat ini sedang menjadi perhatian Mabes Polri khususnya personel Densus 88 Antiteror. Sebagaimana diberitakan BPost , aparat Densus 88 baru saja menangkap seorang yang dikabarkan bernama Hafizani di Tanah Grogot, Kalimantan Timur. Dia diduga telah menebar teror dengan cara mengirim SMS (short message service/pesan singkat di ponsel) yang isinya ancaman peledakan bom. Nama Banua pun ikut terseret karena Hafizani berasal dari Alabio, Hulu Sungai Utara. Belum jelas motif Hafizani mengirim SMS teror itu. Entah iseng atau memang mengancam karena berbeda pendapat dengan pemerintah. Hingga kini, dia masih menjalani pemeriksaan di Mabes Polri. Jika motifnya iseng, adalah hal yang sangat konyol. Seharusnya, dia dan siapapun mengetahui pada hari-hari terakhir ini situasi Indonesia sedang menghangat pascaeksekusi trio Bomber Bali I yakni Amrozi, Ali Gufron (Muklas) dan Imam Samudera (Abdul Aziz). Jajaran polri sedang dalam kondisi ‘tensi tinggi’. Sekecil apapun ancaman, pasti akan diantisipasi. Meski sasaran peledakan berada di Jakarta dan pengirimnya jauh berada di Tanah Grogot, mereka tak peduli. Densus 88 langsung bergerak. Menembus awan dan menyeberangi lautan. Untuk bisa mendeteksi lokasi pengirim SMS, mereka tentu juga didukung teknologi yang canggih. Teror SMS bukan sekali ini terjadi. Dan, sudah banyak pula pengirimnya yang ‘dijemput’ oleh aparat kepolisian dan diperlakukan bak teroris. Seharusnya, hal itu menjadi pelajaran bagi siapapun untuk tidak ikut melakukannya. SMS pertama diuji coba pada Desember 1992. Pesan itu dikirim dari sebuah personal computer (PC) ke sebuah telepon seluler dalam jaringan GSM ( global system for mobile communications) milik operator seluler Vodafone di Inggris. Tak ada yang menyangka bahwa hal itu akan menjadi dasar dari satu aplikasi terpenting komunikasi nirkabel. Produsen handphone dan operator teleko-

munikasi seluler berlomba-lomba mengeluarkan produk baru dan program yang serbacanggih. Beraneka fitur mereka sediakan untuk konsumen. Dari berbagai fasilitas itu, SMS tetaplah menjadi idola. Traffic penggunaan SMS terus melambung, terlebih saat menjelang hari raya keagamaan. Para operator telekomunikasi seluler menyadari tingginya minat pengguna ponsel terhadap fasilitas SMS. Berbagai program pun diluncurkan, dari MMS (multimedia messaging service) hingga SMS gratis. Meski ada terobosan baru penyediaan fasilitas 3G (baca: third generation) yang memungkinkan pengguna ponsel bercakap-cakap sambil melihat lawan bicara, fasilitas SMS tetap tertinggi peminatnya. Apa rahasianya? Mudah dan cepat. Mudah membikin pesan dan cepat mengirimnya. Hanya dalam hitungan detik. Belum lagi soal murahnya biaya yang harus ditanggung pengguna ponsel dari kelompok ekonomi bawah hingga atas. Untuk mencegah terus terulangnya teror melalui SMS, pemerintah melalui para operator telekomunikasi seluler mewajibkan setiap pengguna harus melakukan registrasi. Problemnya, tak ada yang bisa menjamin, pengguna ponsel melakukan registrasi sesuai kartu identitas yang dimilikinya. Bisa saja menggunakan kartu identitas orang lain. Kelemahan inilah --ditambah ‘hobi’ iseng-yang membuat pelaku teror melalui SMS tak kunjung menghilang. Memang sangat sulit menangkalnya. Tak mungkin pemerintah meminta dihilangkannya fasilitas SMS pada ponsel. Sulit pula operator telekomunikasi selular melakukan seleksi terhadap isi SMS karena penggunanya sangat banyak. Jalan terbaik adalah menumbuhkan kesadaran kepada seluruh pengguna alat komunikasi untuk menggunakan teknologi itu sesuai fungsinya. Tidak usahlah bertindak iseng demi kepuasan pribadi atau kelompok. Apalagi dengan membuat orang lain bingung dan takut. Jika ingin iseng, jangan mengorbankan orang banyak. Siapapun boleh berbeda pendapat, tetapi jangan bersikap egois dan pengecut seperti itu. Negara kita memerlukan ketenangan.

AHH PAYAH, BERANINYA CUMA SEGITU

ILUSTRASI/IVANDA

Berdemokrasi dengan Alam “BUMI bisa mencukupi kebutuhan setiap orang, tapi tak bisa mencukupi orang-orang yang rakus,” (Mahatma Gandhi). Ketika akan terjadi gelombang pasang tsunami yang tingginya lebih dari 10 meter di Aceh, alam telah memberikan isyarat dengan banyaknya burung-burung berbulu putih yang melakukan migrasi dari laut ke tengah Kota Banda Aceh.

SUARA REKAN

Oleh : Rudianto SHut

Kamis, 13 November 2008

Standar Gaji SULIT menghitung tingkat kebahagiaan seseorang dari jumlah gajinya. Gaji yang tinggi belum menjamin kebahagiaan seseorang. Demikian pula dengan gaji yang rendah. Namun bagaimana jika gaji seseorang terlalu rendah, bahkan untuk memenuhi kebutuhan pokok saja tidak cukup? Tentu dijamin hidupnya akan sulit bahagia. Di awal pekan ini ada dua peristiwa menarik terkait gaji. Para buruh di Bandung melakukan aksi demo besar-besaran menuntut kenaikan gaji dan besaran gaji pemain Persib Bandung akhirnya terkuak. Ribuan buruh melakukan konvoi di jalan raya menuntut pemerintah agar menaikkan Upah Minimum Provinsi (UMP) Jabar tahun 2009 yang ditetapkan sebesar Rp 628.191. Kenaikan 10,56 persen dibanding nilai UMP tahun lalu dinilai masih kurang. Kenaikan harga berbagai kebutuhan pokok ditambah sulitnya mencari lapangan kerja membuat kehidupan para buruh semakin sulit. Hati kaum buruh semakin tersakiti dengan terbitnya Surat Keputusan Bersama (SKB) empat menteri tentang kenaikan gaji. Menurut SKB, dewan pengupahan kabupaten/kota tidak boleh menaikkan upah buruh lebih dari pertumbuhan nasional sebesar 6,5 persen. Dalam sebulan, dengan kenaikan 6,5 persen dari UMP, seorang buruh hanya menerima gaji Rp 665.000. Nilai ini sangat kontras dengan jumlah kontrak diterima oleh gelandang Persib Bandung Lorenzo Cabanas. Pemain asal Paraguay

itu menerima kontrak sebesar 1,05 miliar rupiah untuk membela Tim Maung Bandung dalam satu musim kompetisi ini. Untung permainan Cabanas dalam beberapa pertandingan terakhir masih layak dengan nilai kontraknya. Untuk striker Persib Fabio Lopez Alcantara, manajemen Persib rela merogoh uang rakyat sebesar Rp 800 juta dalam satu musim kompetisi. Seperti diketahui, Lopez selama ini lebih sering duduk di bangku cadangan dan belum pernah mencetak satu gol pun buat Persib. Jika para buruh yang menghabiskan waktu seharian bekerja keras di dalam pabrik hanya menerima kurang dari Rp 15 juta per tahun, Lopez yang setiap hari kerjaannya berlatih di lapangan hijau dan sering hanya menonton pertandingan Persib menerima Rp 800 juta setahun. Dengan jumlah seperti itu, nilai kontrak Lopez setahun sama dengan jumlah gaji seorang buruh selama 53 tahun! Sebenarnya tidak relevan membandingkan standar gaji kedua profesi itu. Namun jika melihat kebutuhan pokok buruh dan pemain Persib adalah sama, maka kesenjangan pendapatan antara buruh dan pemain Persib sangat memprihatinkan. Yang lebih tidak relevan adalah mengaitkan jumlah kenaikan upah dengan angka pertumbuhan nasional sebesar 6,5 persen. Jika pemerintah juga memperhitungkan nilai inflasi bulan Oktober yang nilainya mencapai 12 persen, maka jarak antara gaji Lopez dan buruh akan semakin mendekat, meski tak dekat-dekat amat.

etika di sungai bagian hilir airnya sangat keruh, alam telah mengisyaratkan bahwa telah terjadi ketidakseimbangan ekosistem penyangga. Itulah sedikit dari sekian banyak tanda-tanda dan isyarat yang telah diberikan oleh alam ketika terjadi ketidakseimbangan dalam lingkungan hidup. Tetapi karena manusia telah meninggalkan pengetahuan-pengetahuan lokal dan isyarat alam, sehingga kurang atau bahkan tidak tanggap dengan isyarat-isyarat itu. Adakah kesalahan perilaku kita terhadap alam sehingga berdampak pada ketidakmampuan kita membaca tanda-tanda alam? Manusia pada dasarnya akan selalu cenderung eksploitatif dalam memanfaatkan sumber daya alam (SDA)

K

dan hanya sedikit yang menyadari bahwa kelestarian dan keseimbangan ekologi seharusnya menjadi pilar dan acuan untuk mengembalikan kepada kondisi semula. Alih-alih melestarikan kondisi lingkungannya, fenomena yang terjadi adalah ketika eksploitasi emas hijau (baca: kayu) telah menipis, maka dilanjutkan dengan eksploitasi emas terpendam (baca : pertambangan). Orientasi dan paradigma sesaat inilah sebagai salah satu sebab tidak adanya keseimbangan alam. Akibatnya, ketika daya dukung dan keseimbangan lingkungan tidak terjadi secara ideal, maka bencana adalah efek dari kondisi ini. Jika benar gagasan bahwa kemampuan SDA menunjukkan kemampuan pengelolaan suatu bangsa, maka kepengelolaan sumberdaya alam di Indonesia menuju? Benarkah cara pengelolaan kita pada kekayaan kapital alam (dan juga kapital sosial dan kultural) adalah cermin dari

pengelolaan yang dapat memberikan sumbangan yang berarti untuk menegakkan komitmen pengelolaan sumberdaya alam (atau hutan) yang lestari? Pada perspektif peran negara sebagai penanggungjawab atas aset SDA Indonesia, pada dasarnya kita sudah memiliki sistem ideologi politik pengelolaan sumber daya alam yang kuat. Namun ruh dan jiwanya belum (baca: tidak pernah) menjiwai sistem dan undang-undang dalam pengelolaan sumberdaya alam yaitu, demokrasi ekonomi Indonesia yang dirumuskan atas dasar nilai - nilai dari pasal 33. Sistem usaha SDA yang dilaksanakan oleh swasta dan BUMN, belum merujuk kepada pasal 33 UUD 1945 dan bahkan ideologi ini telah ditinggalkan secara sistematis. Adalah benar bahwa memanfaatkan ciptaan-Nya dalam rangka mencapai kesejahteraan hidup adalah perintah agama. Manusia di muka bumi ini memiliki hak untuk hidup, bertahan, merekayasa alam, dan membentuk tatanan sosial yang demokratis untuk kesejahteraan. Manusia adalah khalifah yang dituntut untuk melestarikan dan merawat alam. Artinya, manusialah yang mempunyai wewenang dan tanggung jawab merawat kelestarian itu. Dalam perspektif ling-

kungan, manusia harus memahami bahwa bumi memiliki hak untuk berevolusi sesuai dengan hukum alam tanpa gangguan dari pihak manusia. Alam bukan merupakan sesuatu yang misterius. Alam telah terbukti menjadi sahabat sejati yang tidak pernah berbohong jika manusia bersahabat dan mengakrabinya. Alam akan selalu memberikan pertanda tentang apa yang akan terjadi. Manusia memang memiliki hak untuk hidup, berkembang, dan membentuk tatanan demokratis di muka bumi. Tapi, bumi juga memiliki hak untuk terus eksis dan berevolusi sesuai dengan hukum alam. Karena itu, manusia harus menghormati apa yang telah dituangkan dalam bentuk kebijakan politik pelestarian lingkungan jika tidak ingin terjadi bencana kemanusiaan. Itulah momentum untuk menempatkan politik bumi dengan mewujudkan demokrasi lingkungan. Memperkuat peran dan posisi negara sebagai penanggung jawab terhadap kelestarian sumber daya alam serta mengembalikan dan memberikan hak pada alam untuk berevolusi tanpa menghilangkan dan mereduksi hak manusia untuk memanfaatkan dan membentuk tatanan sosial. Calon Pengendali Ekosistem Hutan di BP DAS Barito Banjarbaru

MEREKA BICARA BUNGA KREDIT - Semenjak Bank Indonesia menaikkan BI rate menjadi 9,5 persen beberapa waktu lalu, pihak perbankan pun langsung menaikkan suku bunga pinjaman (kredit), termasuk Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Idealnya 10 Persen Homepage: http//www.banjarmasinpost.co.id Penerbit SIUPP

: PT Grafika Wangi Kalimantan : SK Menpen No. 004/SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1985 tgl 24 Oktober 1985 Sejak Tanggal : 2 Agustus 1971 Direktur Utama : Herman Darmo Pemimpin Redaksi/ Wakil Pemimpin Umum: H Pramono BS Redaktur Pelaksana: Harry Prihanto, Dwie Sudarlan Sekretaris Redaksi: Umi Sriwahyuni Manajer Produksi: Agus Rumpoko Wakil Manajer Produksi: Muhammad Yamani Koordinator Liputan: Dade Samsul Rais Staf Redaksi: M Iqbal Raziffuddin, Noor Dachliyanie Adul, Sudarti, Didik Triomarsidi, Halmien Thaha, Ernawati, Yenny Yanuarita, Kaspul Anwar, Ribut Raharjo, Fikria Hidayat, Mulyadi Danu Saputra, M Royan Naimi, Hanani, Burhani Yunus, Sigit Rahmawan Abadi, Anjar Wulandari, Anita Kusuma Wardhani, Mansyur, Urif Suhar Yanto, Ratino Taufik Biro/Perwakilan: Banjarbaru/Martapura: Syamsuddin (Kepala Biro), Herlina Lasmianti, Aries Mardiono Barabai: Khairil Rahim Amuntai: Wahyudi Rachman Tanjung: Mahdan Basuki, Pelaihari: Idda Royani, Tanah Bumbu: Moh Choiruman, Marabahan: Ahmad Riduan, Palangka Raya: Noorjani Aseran (Kepala Biro), Sutransyah, Faturrahman Kuala Kapuas: Mustain Khaitami Muara Teweh: Mardedi Jakarta: Achmad Subekhi (Kepala Biro), Domuara Ambarita (Waka Biro), Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Zulfikar W Eda, FX Ismanto, Heroe Baskoro, Johnson Simanjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Ariffin, Hendra Gunawan. Ilustrator/Karikaturis: Ivanda Ramadhani.

e-mail : redaksi@banjarmasinpost.co.id Pemimpin Umum : HG Rusdi Effendi AR Pendiri : Drs H J Djok Mentaya (1939-1994) Drs H Yustan Aziddin (1933-1995) HG Rusdi Effendi AR

Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta, Wakil Pemimpin Perusahaan/Bagian Promosi: M Fachmy Noor, Bagian PSDM/Umum: Tapriji, Bagian Iklan: Fahmi Setiadi (08115003012), Bagian Sirkulasi: Eko Wahyudi (08115000117). Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Gedung HJ Djok Mentaya, Jl AS Musyaffa No16 Banjarmasin 70111, Telepon (0511) 3354370 (hunting), Fax 4366123, 3353266, 3366303 Bagian Iklan: (ext. 113, 114), Bagian Sirkulasi: (ext. 116,117) Hotline Langganan: (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495360, Iklan/ Sirkulasi: Gd Persda Lt I Jalan Palmerah Selatan No 1-4 Jakarta 10270 Telp (021) 5483008, 5480008, Fax (021) 53696583 Perwakilan Surabaya: Jl Raya Gubeng No 98 Surabaya, Telp/Fax (031) 5021779, Biro Banjarbaru: Jl Wijaya Kusuma No 11 Telp (0511) 4780356, Biro Palangka Raya: Jl Tjilik Riwut Km.2,5 Palangka Raya, Telp (0536) 3242361 Tarif Iklan: zDisplay Umum: Hitam Putih (BW): Rp 17.500/mmk Berwarna (FC): Rp 35.000/mmk zDisplay Halaman 1: Hitam Putih (BW): Rp 35.000/ mmk Berwarna (FC): Rp 70.000/mmk zIklan kolom/Duka Cita: Hitam Putih (BW): Rp 10.000/ mmk Berwarna (FC): Rp 20.000/mmk zIklan Baris: Rp 10.000/baris . Catatan: Harga belum termasuk PPN 10%. Harga Langganan: Rp 50.000/bln Percetakan: Alma Mater Press Offset Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru. Telepon (0511) 4705900-01 isi di luar tanggungjawab percetakan.

WARTAWAN “BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER.

SUKU bunga kredit yang terlalu tinggi seperti pada Kredit Pepemilikan Rumah (KPR), tentu akan berpengaruh pada tingkat permintaan rumah. Saat ini bunga KPR cukup tinggi, bahkan ada bank yang mematok bunga hingga 18 persen. Kita maklum jika alasan perbankan menaikkan suku bunga karena krisis finansial yang terjadi saat ini, sehingga lebih ketat dalam mengucurkan kredit. Namun suku bunga yang terlalu tinggi

akan membuat konsumen berpikir beberapa kali untuk membeli rumah. Pengembang pun kesulitan memasarkan rumahnya, padahal banyak masyarakat yang membutuhkan rumah dengan harga terjangkau dan suku bunga yang wajar. Idealnya, suku bunga KPR sekitar 10 persen saja. Kita berharap, perbankan bisa menurunkan bunga kreditnya. (ff)

Memberatkan SUKU bunga kredit perbankan yang terlalu tinggi tentunya akan menghambat perkembangan ekonomi, utamanya pengusaha kecil. Mereka yang ingin mengembangkan usahanya harus berpikir dua kali pinjam modal ke bank karena bunganya tinggi. Untuk memacu pertumbuhan sektor riil, pihak bank harus menurunkan suku bunga kreditnya. Tinggi suku bunga kredit juga bisa berakibat pada meningkatnya kredit macet. Para nasabah tentunya akan menambah biaya pengeluaran karena cicilan kreditnya meningkat. Para pelaku usaha tentunya akan berpikir dua tiga kali untuk mem i n j a m uang di bank, k a r e na buHasrullah n g a n y a Mahasiswa BPOST/DOK tinggi. (ff)

H Hamdi Junaid Pengusaha Properti

BPOST/MADJI D

Selektif Salurkan Kredit PERBANKAN menaikkan suku bunga karena BI rate sebagai suku bunga acuan dinaikkan oleh Bank Indonesia (BI). Istilah orang berjualan, ketika modal naik maka harga jual juga naik. Dengan naiknya suku bunga kredit, perbankan tentunya lebih selektif dalam mengucurkan kredit ke konsumen, karena kondisi ekonomi memang belum stabil sebagai dampak pengaruh krisis finansial global. Besaran suku bunga memang sangat sensitif, terutama bagi para debitor yang berbasis di sektor usaha kecil dan menengah. Meski demikian, banknya tetap menyaluran kredit dengan prinsip lebih hati-hati. Kenaikan suku bunga memicu kredit bermasalah. Kami bersyukur kredit macet di banknya relatif rendah, masih di bawah empat persen, dan ada kecenderungan menu- Ricky R Muladi Karyawan Bank Mandiri BPOST RAHMAWANDI run. (ff) BPOSTBPOST/MADJI RAHMAWANDI D

Tulisan Opini bisa dikirim ke email: redaksi@banjarmasinpost.co.id (Maksimal 5.000 karakter tanpa spasi). Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, nomor rekening dan fotokopi (KTP). Opini yang terbit akan kami berikan imbalan ke nomor rekening penulis. Terima kasih.


Banjarmasin Post

| Sabtu, 15 November 2008 | Halaman 5

Mbak Tutut Hanya Bengong PKS Undang Keluarga Cendana Golkar Mempersilakan JAKARTA, BPOST - Keluarga Cendana sudah tahu soal iklan PKS yang memasang foto mantan Presiden Soeharto. Ketika ayahnya dikategorikan sebagai pahlawan dalam tayangan iklan itu, putri sulungnya, Siti Hardiyanti Rukmana alias Mbak Tutut hanya bengong. “Mbak Tutut sudah tahu. Tapi tidak komentar,” kata sekretaris pribadi Tutut, Yanti Rukmini, Kamis (13/11). Yanti mengakui, keluarga juga sudah mengetahui maraknya pemberitaan soal kontroversi pemuatan gambar almarhum Soeharto dalam iklan politik PKS. Kendati demikian, keluarga Cendana merasa tidak perlu menanggapi iklan PKS yang menyebut Soeharto sebagai pahlawan dan guru bangsa itu. “Belum ada konfirmasi. Mbak Tutut hanya bengong saja,” ucap Yanti. Terkait kontroversi iklan tersebut dan rencana mengundang ahli waris Soeharto, Sekjen PKS, Anis Matta mengatakan sudah mengkalkulasi reaksi negatifnya. Partai, menurut Anis, tak mencemaskan kritikan yang muncul. Bahkan, Anis tak khawatir dukungan untuk PKS merosot karena melibatkan keluarga Cendana. Malah, menurut Anis, masyarakat seharusnya menyikapi sejarah Indonesia secara proposional. “Jadi, kalau masih mewarisi dendam masa lalu, ya, tidak akan bisa ke depan,” katanya. Partai berbasis Islam ini memang berencana mempertemukan anak-anak mantan

presiden pada Desember 2008. Tujuan rencana ini, kata Anis, untuk membangun rekonsiliasi semangat juang putra-putri para mantan pemimpin Indonesia. “Temanya Merajut Benang Sejarah Kepemimpinan Bangsa. Jadi yang kami undang keluarga pahlawan,” katanya. Menurut Anis, yang membedakan PKS dengan partai lainnya ialah partai ini ingin menjaga kesinambungan sejarah. Anis mengatakan, Orde Baru lahir sebagai antitesa Orde Lama. Maka, ajaran Orde Lama yang sebenarnya baik, diberangus semua. Katanya, begitu juga dengan masa Reformasi. Masa Reformasi antitesa terhadap Orde Baru. “Reformasi harusnye sintesa Orde Baru. Tidak bisa terus bertahan mengutuk Orde Baru.” Kubu Golkar menyebutkan, ahli waris mantan Presiden Soeharto seperti Mbak Tutut, Siti Hediati dan Bambang Tri Hatmojo masih tercatat sebagai anggota Golkar. Namun, Golkar menyilakan PKS mendekati mereka. “Secara formal Mbak Tutut belum pernah menyatakan diri keluar dari Golkar,” ungkap Wasekjen Golkar, Rully Chairul Azwar. (vvn/rbt)

Angkat Derajat Seniman KINI, Inggrid Maria Palupi Kansil, tak hanya sibuk sebagai presenter dan melayani suami yang merupakan Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR, Syarief Hasan. Dia juga sibuk memimpin Forum Seniman Perempuan Partai Demokrat Indonesia (FSPPDI). Kelompok ini lahir

INGGRID KANSIL KAPANLAGI.COM

atas inisiatif Inggrid sendiri. Menurut Inggrid, tujuan pendirian FSPPDI adalah untuk merangsang para seniman perempuan agar tetap berkesenian. Misalnya meningkatkan kemampuan seniwati tradisional sehingga bisa

hidup dari karya seninya. “FSPPDI ini berusaha meningkatkan kesejahteraan para seniwati sehingga bisa mandiri. Misalnya seniwati tarling di Cirebon dan Indramayu termasuk salah satu yang sudah bisa menghidupi diri sendiri,” kata caleg Demokrat ini. Kemudian, lanjutnya, seni menenun di Sambar Kalbar yang pelakunya adalah kaum perempuan.(dmk/rbt)


Super Ball Sabtu, 15 November 2008

Halaman 6

Banjarmasin Post

Arsenal VS Aston Villa

Perang Anak Muda MIMPI buruk sudah berlalu, kini saatnya kembali ke jalur kemenangan. Itulah tekad skuad Arsenal menjelang partai lanjutan Premier League versus Aston Villa, Sabtu (15/11), di Emirates Stadium. Ambisi tak kalah sengit juga dikumandangkan tim tamu yang ingin menjaga peluangnya dalam persaingan merebut papan atas Premier League. Tajuk spesial pun sudah menunggu duel tim penuh energi ini. Sejatinya julukan The Gunners memang milik Arsenal, namun musim ini The Villans juga menunjukkan memiliki banyak peluru yang siap menghujam jala lawan. Lebih nyata lagi, Arsenal dan Aston Villa kini dipenuhi talenta muda. Tak heran jika tajuk duel kali ini lebih pada battle of young gun alias

Samir Nasri sudah perang anak siap berkolaborasi muda. denngan Fabregas dan Perang Diaby untuk sesungguhnya melanjutkan tren terjadi di lini ARSENAL VS positif The Gunners. tengah dan depan. ASTON VILLA Bagi Nasri, Arsenal diwakili Sabtu (15/11) kekalahan bakal Samir Nasri (21 pukul 23.00 WITA makin mempersulit tahun), Abu Diaby peluang untuk (22), Denilson (19), bangkit kembali. Cesc Fabregas (21), “Sudah saatnya kami menjaga Theo Walcott (19), Nicklas momentum menuju perebutan Bendtner (20). juara. Villa adalah sasaran kami Ini belum termasuk pemain berikutnya,” ucap Nasri di yang disiapkan di bangku sportinglife, Jumat (14/11). cadangan yang masih bau Di kubu The Villans, nama kencur. Sebut saja Jack Wilshere Gabriel Agbonlahor bakal (16), Aaron Ramsey (17), dan menjadi teror. Selain ambisi Carlos Vela (19). membawa Villa ke puncak, Peluru tersebut siap bertarung striker timnas U-23 Inggris ini dengan James Milner (22 tahun), bertekad untuk menambah Nigel Reo Coker ( 24), Ashley pundi-pundi golnya. Young (23), dan Gabriel “Mencetak gol ke gawang Agbonlahor (22). Arsenal selalu sangat Meski masih relatif istimewa. Apalagi kalau muda, namun dilakukan di Emirates. Pelatih kematangan sudah menginginkan aku jelas terpampang melakukannya, dan aku siap musim ini. Pelakon memberikan kejutan itu,” ucap utama partai striker pengoleksi enam gol ini. versus ManchesDuel dipastikan berlangsung ter United,

keras, apalagi di lini tengah bercokol para gelandang tegas dan berkelas. Bentrokan antara holding midfielder dan playmaker Arsenal Diaby-Fabregas bakal sengit kala bertemu duet Villa, Gareth Barry-Reo Coker. Sementara di sisi sayap, Walcott dan Nasri bersaing untuk menyisir sisi lapangan dengan James Milner-Ashley Young yang sama-sama memiliki kecepatan dan dribling maut. Sayang, kedua tim minus striker utama. Arsenal kehilangan Robin van Persie karena masih menjalani skorsing. Sementara Villa tanpa John Carew. Cedera parah tatkala melawan Middlesbrough memaksa penyerang asal Norwegia ini untuk berobat. “Dia dalam kondisi parah. Sungguh dalam kondisi tak nyaman. Dia harus menjalani pemeriksaan, jadi kami hanya berdoa semoga dia tak apaapa,”ungkap Manajer Aston Villa, Martin O’Neill, dikutip BBC. (Persda Network/bud)

Adebayor dan Almunia Siap Comeback ARSENAL bisa mengucapkan selamat datang kembali buat dua pemain pilarnya, striker Emmanuel Adebayor dan kiper Manuel Almunia. Keduanya sudah pulih dari cedera dan berpeluang tampil menghadapi Aston Villa malam ini. Adebayor mengalami cedera engkel saat Arsenal kalah 1-2 dari Stoke City dua minggu lalu. Sementara Almunia bermasalah dengan kepalanya saat menaklukkan Manchester United 2-1 pekan lalu. “Kami masih menunggu situasi terakhir. Ade memiliki peluang 50:50,sementara Almuni 70:30. Dia sudah bisa mengikuti latihan dengan normal,” ujar Manajer Arsenal, Arsene Wenger, dikutip BBC, Jumat (14/11). Arsenal dipastikan turun tanpa Robin van Persie karena skorsing serta Emmanuel Eboue, Thomas Rosicky, dan Eduardo da Silva karena cedera. (Persda Network/ bud)

prediksi ARSENAL memiliki rekor bagus melawan Aston Villa. Ditambah kembalinya kepercayaan diri membuat Arsenal menatap laga ini dengan mantap. Tapi akan menjadi tugas berat bagi The Young Guns jika Villa bermain bertahan. Arsenal 2-0 Aston Villa

Live on TV Indonesia vs Myanmar Sabtu (15/11) pukul 18.00 WITA Valladolid vs Real Madrid Minggu (16/11) pukul 03.00 WITA Valencia vs Gijon Minggu (16/11) pukul 05:00 WITA

PKT Bontang vs Persiwa Sabtu (15/11) pukul 20.00 WITA Arsenal vs Aston Villa Sabtu (15/11) pukul 23.00 WITA

AORA Bolton vs Liverpool Sabtu (15/11) pukul 20.45 WITA

AORA Man United vs Stoke Sabtu (15/11) pukul 23.00 WITA West Brom vs Chelsea Minggu (16/11) pukul 01.30 WITA

Vision 1 (Ch1) Leverkusen vs Schalke 04 Sabtu (15/11) pukul 22.00 WITA Palermo vs Inter Milan Minggu (16/11) pukul 03.30 WITA

Vision 1 (Ch4) M’gladbach vs Muenchen Sabtu (15/11) pukul 22.00 WITA ● Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu

BINTANG MUDA Dua bintang muda Arsenal, Nicklas Bendtner (kiri) dan Samir Nasri, merayakan gol saat melawan West Bromwich di Stadion Emirates, London, Sabtu (16/11). Bendtner dan Nasri menjadi andalan Arsenal lawan Aston Villa malam ini. AP PHOTO/TOM HEVEZI

c m y k


Jadwal Pertandingan LIGA INGGRIS Sabtu (15/11) Bolton vs Liverpool Arsenal vs Aston Villa Blackburn vs Sunderland Fulham vs Tottenham Man United vs Stoke Newcastle vs Wigan West Ham vs Portsmouth West Brom vs Chelsea Minggu (16/11) Everton vs Middlesbrough Hull City vs Man City LIGA SPANYOL Minggu (16/11) dini hari Valladolid vs Real Madrid Valencia vs Sporting Gijon Senin (1 7/1 1) dini hari (17/1 7/11) Almeria vs Mallorca Atletico Madrid vs Deportivo Espanyol vs Numancia Getafe vs Sevilla FC Malaga vs Villarreal Real Betis vs R Santander Athletic Bilbao vs Osasuna R Huelva vs Barcelona LIG A IT ALIA LIGA ITALIA Minggu (16/11) dini hari Palermo vs Inter Milan Minggu (16/11) malam AC Milan vs Chievo Verona Atalanta vs Napoli Cagliari vs Fiorentina Catania vs Torino Sampdoria vs Lecce Siena vs Bologna Udinese vs Reggina Senin (1 7/1 1) dini hari (17/1 7/11) Roma vs Lazio LIGA JERMAN Sabtu (15/11) Bayer Lev vs Schalke 04 Dortmund vs Eintracht Frankfurt Borussia M’gladbach vs Bayern Muenechen Energie Cottbus vs Karlsruhe Hertha Berlin vs Hamburg SV TSG Hoffenheim vs VfL Wolfsburg VfB Stuttgart vs Arminia Bielefeld Minggu (16/11) Werder Bremen vs FC Koeln

soccer hot news Real Valladolid

Banjarmasin Post

SABTU 15 NOVEMBER 2008

7

VS Real Madrid

Misi Selamatkan Schuster Mengalami masalah sulit, KONDISI sulit sedang Schuster tetap mendapat dukungan. menghimpit tim ibu Kapten Raul Gonzalez dan kiper kota Spanyol, Real Iker Casillas mengatakan seluruh Madrid. Keadaan ini punggawa Madrid siap langsung berimbas REAL VALLADOLID menyelamatkan karier sang bos. pada posisi Pelatih VS REAL MADRID “Kami telah bekerja di bawah Bernd Schuster. Minggu (16/11) arahan Schuster sejak musim lalu. Menurut kabar yang berembus, pukul 02.00 WIB Jadi, tak perlu diragukan, kami akan ia berada dalam kondisi kritis di terus mendukungnya,” jelas Casillas kursi kepelatihan. Namanya dilansir AP. terancam digusur. Nama Sayang, Schuster tak menunjukkan itikad baik. pengganti pun sudah mengapung mulai Juande Sejak laga melawan Real Union, Schuster tidak Ramos, Frank Rijkaard, dan paling gres Roberto pernah memberi instruksi kepada pemainnya. Ia Mancini. sama sekali tidak mengeluarkan sepatah kata Namun Schuster tetap berada di tim. pun kepada pemainnya Setidaknya menjelang pertarungan menghadapi Pemain Real Madrid pun mulai mengeluhkan ruan rumah Real Valladolid di Estadio Nuevo sikap lebih banyak diam Schuster. Prilaku Jose Zorilla, Minggu (16/11) dini hari. Schuster ini ditafsirkan sebagai ketidakTetapi pertandingan ini mungkin akan percayaan terhadap pemain senior. menjadi laga terakhir bagi Schuster di Los Seorang pemain senior yang tidak mau disebut Merengues jika mengalami kekalahan. namanya mengatakan; “Selama pertandingan So, partai melawan Valladolid akan menjadi melawan Real Union tidak sekali pun Schuster laga berat bagi pelatih Jerman ini. Celakanya, meninggalkan kursinya dan memberi kami Schuster dilanda krisis pemain. Banyak pemain perintah. Memang itu tidak berarti dia tidak utama yang cedera dan terancam absen. ingin berbicara kepada kami. Hanya Manolo Bomber andalan asal Belanda, Ruud van Ruiz, asisten pelatih, yang memberi instruksi.” Nistelrooy, sudah dipastikan absen sepanjang Madrid memang seperti kolaps. Masih berada musim karena harus menjalani proses pemulihan di posisi empat klasemen sementara hingga pascaoperasi cedera lutut. pertandingan ke-10 La Liga bukan berarti mereka Barisan pertahanan kehilangan tiga benteng bisa tenang. tangguh Fabio Cannavaro, Pepe, dan Christophe Kerja keras harus ditunjukkan agar mampu Metzelder. Mereka mengalami cedera saat merangkak ke posisi puncak mendekati disingkirkan Real Union di ajang Copa Del Rey. Barcelona dengan poin 25 atau unggul tiga poin Satu pilihan yang sangat mungkin diturunkan dari Madrid yang berada di bawah Villareal dan Schuster menggantikan peran ketiganya adalah Valencia. Javi Garcia untuk mendampingi Gabriel Heinze. Madrid sudah bertemu 76 kali dengan Tak hanya depan dan belakang, El Real juga Valladolid di La Liga, dengan hasil positif buat kehilangan pemain di lini tengah. Mahammadou Madridistas: 47 menang, 16 imbang, dan 13 kalah. Diarra dan Ruben De La Red masih Valladolid hanya menang tiga kali di Bernabeu, membutuhkan waktu paling tidak satu pekan terakhir tahun 2000. untuk memulihkan cedera. Musim lalu Madrid membantai Valladolid 7-0. Sementara winger lincah Arjen Robben harus Akankah El Real kembali berpesta di tengah menunggu selama satu bulan, sebelum bisa situasi kritis? (Persda Network/rie) kembali beraksi di lapangan.

Bidik Crespo KEBUTUHAN Real Madrid terhadap keberadaan seorang striker menjadi begitu mendesak menyusul cedera Ruud van Nistelrooy. Hernan Crespo dan Diego Milito pun jadi bidikan utama. Nistelrooy dipastikan tak akan lagi memperkuat Madrid sepanjang musim setelah menjalani operasi cedera lutut. Peluang membawa Crespo ke Santiago Bernabeu terhitung besar karena striker Argentina itu sudah dilupakan Jose Mourinho di skuad Inter Milan. Sementara untuk Militto, gelontoran uang banyak diyakini cukup untuk membuat Genoa melepas striker terbaiknya itu. Jika keduanya gagal didapat, Madrid mengincar Guilherme (Cruzeiro), Dentinho (Corinthians), Alex Mineiro (Palmeiras), Dragoev (CSKA), dan Lajic (Partizan). (rie)

AP PHOTO/PAUL WHITE

RAYAKAN GOL - Kapten Real Madrid, Raul Gonzalez (kanan), merayakan gol bersama rekannya saat melawan Real Union di Santiago Bernabeu, Rabu (12/11). Raul dkk siap menyelamatkan karier pelatih Bernd Schuster (inzet).

PRAKIRAAN PEMAIN VALLADOLID (4-2-3-1) 1-Asenjo; 3Marcos, 11-Nano, 5-G. Calvo, 16-P. Lopez; 18-A. Rubio, 23-Medunjanin; 19-Sesma, 20-Canibbio, 14-Dorado; 9-Goitom Cadangan: 13-Villar, 7Ogbeche, 8-Baraja, 15-Escudero, 21Victor. Pelatih: Luis Medilibar MADRID (4-2-3-1) 1-Casillas; 4Ramos, 19-Javi Garcia, 16-Heinze, 12-Marcelo; 14-Guti, 8-Gago; 15Drenthe, 10-Sneijder, 20-Higuain; 7Raul. Cadangan: 25-Dudek, 2-M Salgado, 23-Van der Vaart, 9-Saviola, 13-Codina. Pelatih: Bernd Schuster bursa prediksi Best odds: 4.5 x 3.51 x 1.99 Bwin: 4.50 x 3.40 x 1.70 dua pertemuan terakhir 10/02/2008 Primera Real Madrid 7-0 Valladolid 23/09/200 7 Primera 23/09/2007 Valladolid 1-1 Real Madrid

c m y k


8

eauty B

Banjarmasin Post SABTU 15 NOVEMBER 2008

Mandi

Tak Sekadar Membersihkan Tubuh HAMPIR dipastikan, semua orang yang sehat dan waras tak pernah meninggalkan aktivitas rutin satu ini, mandi. Namun mungkin sebagian tidak menyadari bahwa mandi memiliki fungsi lebih dari sekedar membersihkan tubuh. Mandi yang bagus bukan hanya sekedar bersih dari bawah dagu hingga di balik telinga. Untuk perawatan tubuh, mandi memegang peran penting, siapa sangka mandi menyimpan banyak khasiat. Agar memberi khasiat, mandi harus dilakukan dengan benar. Jika dilakukan secara teratur, akan membantu melancarkan sirkulasi darah, tubuh pun menjadi segar bugar dan bercahaya. Menurut seorang pakar perawatan tubuh, mandi dengan air hangat atau dengan air dingin akan memberikan akibat berbeda, kadang malah bertentangan. Bila air hangat akan membuat rileks, maka air dingin justru membangkitkan semangat. Artinya, di pagi hari sebelum memulai kegiatan sepanjang hari, lebih dianjurkan untuk mandi dengan air dingin. Sedangkan mandi air hangat lebih tepat dilakukan untuk mandi sore atau malam hari menjelang istirahat. Secara umum sabun digunakan untuk membersihkan kotoran di tubuh. Namun, saat menyabun

jangan cuma asal gosok. Berikan sedikit pijatan halus di tubuh. Sekali-sekali perlu dilakukan pengelupasan untuk membuang kulit tua dan mati. Proses pembaruan kulit yang biasanya berlangsung setiap 28 hari dapat terhambat karena stres, perubahan hormon, perubahan suhu, pergantian musim, dan penuaan. Jika regenerasi berjalan lambat, kekeringan pada kulit meningkat. Kulit pun menjadi kusam, terutama di bagian siku, lutut, dan tumit. Pengelupasan akan membuat kulit menjadi halus dan segar. Cara sederhana yang selama ini sudah dipakai secara turuntemurun antara lain dengan menggosokkan tumbukan biji-bijian (beras, biji gandum) dan buah oyong kering. Pemijatan juga bisa dilakukan sebelum mandi yang bertujuan melemaskan tubuh dan melancarkan peredaran darah. Agar tidak melukai kulit, sebelumnya seluruh tubuh dibaluri messege oil, biasanya minyak zaitun. Selanjutnya, pengelupasan yang diteruskan dengan mandi lulur, meluluri tubuh dengan ramuan penyehat kulit. (sis)

Cantik dan Segar dengan Mandi Luna Maya

AKTIVITAS mandi sekilas merupakan hal sepele karena rutin menjadi kebiasaan kita sehari-hari. Tapi bagi Luna Maya, mandi merupakan momen yang sangat disenanginya, meski itu hal yang selalu berulang-ulang dia jalani. Bagi artis dan model yang digosipkan menjalin asmara dengan Ariel Peterpan ini, mandi merupakan rahasia dirinya bisa selalu tampil segar dan cantik alami. Dengan mandi rutin, Luna merasakan air yang membasahi tubuhnya seperti bisa berkomunikasi dengan kulitnya. Tak heran, setiap kali mandi, Luna bisa menghabiskan waktu sampai setengah jam hanya untuk berendam di bath tub. “Saat mandi gue merasakan adanya sentuhan air dengan kulit. Seperti ada komunikasi di antara mereka. Sebetulnya sih kita sendiri yang tahu kapan kulit memerlu-

kan air, dan gue paling senang bisa berlama-lama berendam,� ujarnya. Mantan bintang iklan sabun mandi yang kini menjadi model iklan produk notebook Jepang ini juga mengaku merasa tak nyaman jika harus mandi dengan terburuburu. Jika itu terjadi, Luna jadi merasa kurang percaya diri. Ujungujungnya, dia merasa tidak nyaman berada di keramaian. “Rasanya seperti ada yang kurang ketika harus mandi terburu-buru. Mandi tidak hanya sekedar membersihkan kotoran yang menempel, tapi benar-benar bisa menjadi pereda ketegangan dan hasilnya bisa membuat kita menjadi lebih segar. Karenanya wajah cantik saja tidak cukup,� ujar Luna. (Persda Network/sis)

FOTO2/NET

c m y k


ealth H

Banjarmasin Post

SABTU 15 NOVEMBER 2008

9

Dian Agustini Hadipranowo

Perjuangan Keras ‘Menceraikan’ Rokok SEBENARNYA Dian Agustini Hadipranowo atau lebih beken dengan nama singkat Dian HP, sangat menyadari bahayanya merokok bagi kesehatan paru-paru. Tapi apa daya, wanita yang dikenal sebagai konduktor musik orkestra ini terlanjur kecanduan rokok. Betapa susahnya dia mengusir kegemaran mengebulkan asap tembakau itu yang menurutnya memang bisa mengurangi stress. Pernah dia mati-matian menahan diri untuk stop merokok selama 10 hari. Namun akhirnya pertahanannya ambrol! Dia benar-benar nggak tahan untuk tidak kebal-kebul di sela kesibukannya. “Jujur sebenarnya gue pengen banget berhenti. Pernah mencoba mengurangi 10 hari tapi malah flu. Mudah-mudahan sih cuma sugesti biar selanjutnya bisa lebih menjalani dengan percaya diri untuk berhenti,” ujar Dian. Perempuan yang pernah meraih Piala Citra sebagai penata musik terbaik di Festival Film Indonesia (FFI) 2007 dalam film Love is Cinta ini, selama 12 tahun mengkonsumsi rokok dengan kadar nikotin yang tinggi. Dampaknya, dia sebenarnya tersiksa batuk-batuk yang merongrong tenggorokannya. Kejadian itu membuatnya mengurangi rokok sejak enam tahun terakhir ini. Dian kini tetap merokok, namun rokoknya yang berkadar nikotin rendah. “Takut banget dengan kesehatan garagara rokok. Makanya biasanya gue ngerokok hanya untuk bekerja meski memang nggak gitu-gitu amat,” ujarnya

Kandungan Racun dalam Rokok

Tar, Nikotin, Karbon Monoksida Memicu Kanker

FOTO/NET

tersenyum. Keinginan kuat untuk berhenti merokok ini juga ditularkan Dian untuk teman-teman dekat yang juga mempunyai kebiasaan merokok. Dian pun berniat perlahan namun pasti berusaha untuk berhenti menghisap tembakau yang sudah menjadi kebiasaannya puluhan tahun. “Mungkin karena emang belum niat kalinya makanya setiap tahun pengen berhenti nggak pernah berhasil. Tapi sejujurnya gue pengen banget stop smoking totally!” imbuhnya(Persda Network/sis)

ROKOK adalah silinder dari kertas berukuran panjang antara 70 hingga 120 mm (bervariasi tergantung negara) dengan diameter sekitar 10 mm yang berisi daun-daun tembakau yang telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lain. Rokok biasanya dijual dalam bungkusan berbentuk kotak atau kemasan kertas yang dapat dimasukkan dengan mudah ke dalam kantong. Sejak beberapa tahun terakhir, bungkusanbungkusan tersebut juga umumnya disertai pesan kesehatan yang memperingatkan perokok akan bahaya kesehatan yang dapat ditimbulkan dari merokok, misalnya kanker paru-paru atau serangan jantung (walapun pada kenyataanya itu hanya tinggal hiasan, jarang sekali dipatuhi). Betapa bahaya merokok

FOTO/NET

sebenarnya disadari sepenuhnya oleh para perokok. Mereka menyadari rokok sebagai benda beracun yang hanya memberi efek santai dan sugesti. Dan dibalik efek atau kenikmatan sesaaat yang dihadirkan rokok itu, terkandung bahaya yang sangat besar bagi orang yang merokok maupun orang disekitar perokok yang bukan perokok tentunya. Asap rokok mengandung kurang lebih 4.000 bahan kimia yang 200 diantaranya beracun dan 43 jenis lainnya dapat menyebabkan kanker bagi tubuh. Beberapa zat

yang sangat berbahaya yaitu tar, nikotin, karbon monoksida dan lainnya. Bahkan, asap rokok yang baru mati di asbak mengandung tiga kali lipat bahan pemicu kanker di udara dan 50 kali mengandung bahan pengeiritasi mata dan pernapasan. Semakin pendek rokok semakin tinggi kadar racun yang siap melayang ke udara. Suatu tempat yang dipenuhi polusi asap rokok adalah tempat yang lebih berbahaya daripada polusi di jalanan raya yang macet. Seseorang yang mencoba merokok biasanya akan ketagihan karena rokok bersifat candu yang sulit dilepaskan dalam kondisi apapun. Seorang perokok berat akan memilih merokok daripada makan jika uang yang dimilikinya terbatas. Sebagian perokok biasanya secara sadar akan mengajak orang lain yang belum merokok untuk merokok, jadi sebisa mungkin untuk menolak dengan halus. (sis)

c m y k


10

sport hot news

Banjarmasin Post

SABTU 15 NOVEMBER 2008

■ Ambisi Kalahkan Valentino Rossi

Ambisi Heidfeld

DANI PEDROSA siap mengarungi balapan MotoGP 2009 dengan optimisme tinggi. Juara dua musim 2007, dan juara tiga musim 2008 ini mengaku sudah mengantongi dua resep untuk mengalahkan raja Moto GP, Valentino Rossi. Kedua resep itu adalah konsistensi, dan kemenangan. “Ya, hanya konsistensi, dan kemenangan yang bisa mengalahkan Rossi. Dan itulah yang akan coba aku lakukan. Saya menunggu satu tahun yang lebih baik karena saya memiliki bekal balapan bagus (musim 2008). Saya punya rencana khusus untuk musim (2009) agar saya bisa memenangi gelar,” ujar pembalap Repsol Honda asal Spanyol ini dilansir visordown. Pedrosa menilai, Rossi mampu mengamankan gelar setelah dua musim sebelumnya gagal, karena mendapat keuntungan. Keuntungan yang dimaksud adalah, Rossi mampu memanfaatkan dengan baik kesalahan yang dilakukannya dan juga Stoner. Di pihak lain, Rossi sedang menunggu pertarungan dengan Sete Gibernau, pembalap veteran Spanyol yang memutuskan kembali ke lintasan setelah

MUSIM 2008, seperti musim sebelumnya, Robert Kubica merupakan pembalap kedua BMW Sauber. Mereka tetap menempatkan pembalap veteran Nick Heidfeld sebagai fokus utama. Di perjalanan justru Kubica yang tampil lebih baik. Keadaan ini memacu Heidfeld untuk bangkit musim depan. Pembalap Jerman berusia 31 tahun ini pun mengampanyekan diri akan lebih cepat dibanding Kubica dan bersaing menjadi juara dunia. Musim 2008, Heidfeld memang hanya mengumpulkan poin 60 dan duduk di posisi enam klasemen akhir. Ia mencicipi podium empat kali di posisi kedua. Itu artinya, di klasemen pembalap ia tertinggal 15 poin jauh di belakang Kubica. Rasa penasaran pun menjalar pada dirinya. Tekadnya pasti, “Saya harap tahun 2009, saya lebih cepat dibandingkan Robert,” tegasnya dilansir crash. Wajar saja jika Heidfeld penasaran. Pasalnya, Kubica baru mencicipi F1 pada 2006. Sedang dirinya sudah menggeluti dunia jet darat itu sejak tahun 2000, Heidfeld telah menyelesaikan 150 balapan dengan 11 podium, satu pole position dan dua kali fastest laps. Bukti dari tekadnya itu terlihat saat Heidfeld tanpa ragu menegur bosnya, Direktur BMW Motorsport, Dr Mario Theissen agar lebih serius memikirkan perburuan juara tahun depan. “Jika tak ada revolusi dalam mobil BMW, kita pasti tak akan pernah juara sampai kapanpun,” tegasnya. Di klasemen konstruktor, BMW berada di posisi tiga selisih 37 poin dari Ferrari yang menjadi juara dan 16 di belakang runners-up McLaren-Mercedes. (Persda Network/rie)

Kantongi Resep Juara

Dani Pedrosa

ISTIMEWA

menyatakan mundur usai balapan musim 2006. Gibernau bergabung dengan Onde 2000, tim satelit Ducati. Rossi menyambut dengan hangat kedatangan rivalnya itu. “Saya minta maaf karena saya tidak menemui Sete di lintasan ketika kami melakukan uji coba di Valencia. Sebab, saya rasa kami memiliki emosi yang cukup tinggi bisa berada di satu lintasan lagi setelah melewati berbagai persaingan seru,” kata Rossi. Yang dimaksud Rossi adalah pertarungan musim 2004 dimana mereka bertarung menuju gelar. Rossi yang menjadi juara dan Gibernau di belakangnya. “Saya sangat senang melihatnya kembali.,” kata Rossi.(Persda Network/rie)

Rapor Kubica Musim 2008 Malaysia 2 Bahrain 3 Spanyol 4 Turki 4 Monako 2 Kanada 1

Prancis 5 Inggris Ret Jerman 7 Hungaria 8 Eropa 3 Belgia 6

Italia 3 Singapura 11 Jepang2 Cina 6 Brasil 11

Terus Menanjak Musim 2006 2007 2008

Tim BMW BMW BMW

Balapan Sauber Sauber Sauber

Poles Menang Poin 60 0 6 16 0 03 18 1 17

Urutan 16 96 54

Konsisten, Kubica! ■ Siap Diet untuk Antisipasi KERS PEMBALAP BMW Sauber, Robert Kubica menemukan performa paling gemilangnya di Formula One (F1) musim 2008 ini. Bertarung untuk memperebutkan gelar juara dunia hingga GP Cina yang berlangsung di Shanghai, adalah indikasinya. Tak pelak, Kubica pun jadi salah satu ancaman untuk F1 mendatang. Musim 2008 ini ia sukses finis di posisi empat klasemen. Mengantongi poin sama (75) dengan juara dunia 2007, Kimi Raikkonen. Pembalap Polandia ini naik podium tujuh kali. Sekali juara (Kanada), tiga kali runner up (Malaysia, Monako, Jepang) dan tiga kali posisi tiga (Bahrain, Eropa, Italia). Jelas, prestasi itu adalah loncatan dari dua musim sebelumnya. Musim 2006, tampil sebagai rookie setelah naik kelas dari test driver di BMW, ia hanya mencicipi satu kali podium di Italia, dari enam balapan yang dilakoni. Musim 2007 ia membalap penuh. Tapi sayang, Kubica gagal menembus podium. Prestasi terbaiknya hanya finis di posisi empat sebanyak tiga GP.

Ia finis di posisi enam klasemen akhir dengan poin 39. Kini, jelang bergulirnya musim 2009 yang akan dimulai di Melbourne (Australia), Kubica menyatakan siap memperbaiki hasil musim sebelumnya. Pembalap 23 tahun ini menyebut, jika ingin bertarung dalam perebutan gelar, yang terpenting adalah konsistensi. “Pekerjaan saya adalah membalap dengan baik, dan konsisten. Mengeluarkan semua kemampuan dan menghindari kesalahan. Saya ingin satu mobil yang kompetitif dan perintah dengan strategi bagus untuk memenangkan balapan,” jelas Kubica dilansir autosport. Menurut Kubica, di awal musim 2008 langkahnya cukup sempurna. Gagal finis di GP pembuka tak membuatnya menyerah. Sayang, setelah balapan seri ketujuh, ia mendapat hasil buruk. “Tahun 2009 kami ingin merubah periode itu. Musim lalu, saya agak melorot di pertengahan musim. Itu yang harus diperbaiki.” Meski, lanjut Kubica, pastinya itu bukanlah hal mudah. Terlebih

sekarang F1 memberlakukan aturan KERS (Kinetic Energy Recovery System -Sistem Pemulihan Energi Kinetik). “KERS ini akan menjadi masalah bagi semua pembalap bertubuh ‘berat’ seperti saya,” ucap Kubica yang bobotnya mencapai 74 kg ini. Dengan pemakaian KERS, beban mobil harus dipertimbangkan ulang. Tanpa penyeimbang dan pembalap, berat mobil harus mendekati limit minimum 600kg. Pastinya, pembalap yang bertubuh lebih kecil bisa mendapat keuntungan karena memiliki cadangan ruang beban penyeimbang sehingga mendapat kendali lebih untuk distribusi beban. Sebagai catatan bobot Felipe Massa misalnya hanya 59 kg, sedang Lewis Hamilton 64 Kg. “Pastinya itu jadi tantangan bagi yang punya bobot lebih. Bagi Hamilton dan Massa yang bertubuh kecil mungkin sebuah keuntungan. Tapi bagi kita adalah sebuah kerugian. Mungkin saya harus diet lebih ketat mulai sekarang,” ujarnya sambil tersenyum. (Persda Network/rie)

FATLOSS 100% Natural, Tanpa Efek Samping

PENGHANCUR LEMAK

Cukup 1 Pak Fatloss langsung terbukti turun berat badan 7-10Kg, dalam waktu relatif singkat. BUKTIKAN...!!! isi 30 capsul untuk 30 hari, baik pria/wanita.

PEMUTIH WAJAH & BADAN Cream + Sabun pemutih menghaluskan, hilangkan jerawat & flek hitam di wajah 1 minggu dijamin putih (aman, permanen).

PENINGGI BADAN SUPER Capsul USA terbukti meninggalkan badan dengan cepat 2-3 minggu tambah 6-10 cm, PASTIAMAN...!!! PATEN...!!!

PENGGEMUK BADAN SUPER Capsul asli Ramuan China telah ampuh untuk menggemukkan badan dengan cepat 1-2 minggu tambah 6-8 Kg. PASTI..!!

SPESIALIS AMBEIEN SUPER Ramuan asli Shinshe menyembuhkan wasir / ambeien, cukup dalam waktu 5 hari sembuh sampai ke akar2nya. PATEN...!!! TANPA EFEK SAMPING...!!! Hub.

A’CAI

(0511) 3360068 (0511) 7714970 0813 4884 8089

Jl Sulawesi No.12 Rt.17 Bjm (± 30m dari Lampu Merah Pasar Lama. Arah Sultan Adam)) ANTAR GRATIS BJM, BJB dan MARTAPURA

c m y k


sporten

SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

Tiara Persembahkan Emas Pertama

Nurdin Abuba

Budi Sumarno BANJARMASIN POST /BURHANI YUNUS

Pool Neraka Bergolak HARI ini Turnamen Terbuka 9 Ball Piala Pahlawan di Billiard Boss Banjarmasin, memasuki babak utama. Sering juga diistilahkan pool neraka. Pasalnya pebiliar unggulan mulai unjuk kebolehan. “Target saya harus juara, minimal bertanding di final,” kata Nurdin Abuba (50), pebiliar asal Kotabaru yang saat ini menduduki peringkat pertama versi PB POBSI. Namun diakui Nurdin yang tercatat sebagai atlet Jatim, tanding biliar tergantung hoki. Baginya tak ada pebiliar yang bagus maupun jelek. Ambisi serupa diutarakan, Budi Sumarno (38), pebiliar nomor empat Indonesia. Menurut Budi, yang konsisten bakal jadi pemenang, karena sistem pertandingan mempertemukan pebiliar dalam satu pool. Tak mau kalah dengan jagoan nasional, pebiliar terbaik Kalsel sekarang ini, Noor Hidayattullah (28), juga

11

Banjarmasin Post

membidik trofi kampiun. “Mudah-mudahan dapat berkah karena bermain di daerah sendiri,” ujar peraih medali perak PON XVII Kaltim 2008 tersebut. Andalan klub Bunt Banjarmasin itu mengaku dia tengah termotivasi setelah menjadi runner-up turnamen terbuka di Banjarmasin, pekan lalu. Dalam perjalanan menuju juara kedua itu, Dayat berhasil revans atas Souhung yang mengalahkannya pada final double bola 9 di PON Juli lalu. Satu panitia pelaksana, Ayung, mengatakan, peraturan untuk pertandingan babak utama diperketat. “Kita mengharuskan peserta sudah hadir pada pukul 10.00 Wita. Kalau lewat jam itu namanya kita coret,” warning Ayung. Kejuaraan berhadiah total Rp 30 juta yang berlangsung di Duta Mall Banjarmasin ini diikuti 544 peserta. Final dijadwalkan berlangsung pada Minggu (16/11) malam. (buy/*)

KALSEL akhirnya merebut medali emas pertama dari Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) III yang digelar di Banjarmasin dan Banjarbaru. Peraihnya adalah petenis meja putri bernama Tiara (15). Pada final nomor tunggal putri di Gedung Serba Guna Unlam Banjarmasin, Jumat (14/ 11), Tiara mengalahkan adik kandungnya, Meisy Risty Vijayita (12) dua set langsung 11-8 11-9. “Terus terang saya sebelumnya tidak menyangka bisa menjadi juara,” kata siswi kelas X SMAN-5 Banjarmasin tersebut. Dituturkannya, dia bisa berhasil mengalahkan petenis meja Kalteng dan Bali karena motivasi untuk memberikan yang terbaik bagi Banua. Dengan hasil tersebut, kakak-adik asal PTMSI Mujahidin Banjarmasin

itu berhak tampil pada Popnas di Yogyakarta 2009. Dari cabang tenis lapangan, Kalsel menambah medali perak melalui Sri Fathonah. Di babak puncak Fathonah menyerah 3-6 4-6 dari andalan Jateng, Nadia Ratih. Dengan demikian, Fathonah menyusul tim putra Kalsel yang lebih dulu merebut tiket Popnas 2009. Perak juga datang dari pesilat putra. Duet Alidina dan Fahruraji yang berada di posisi kedua di bawah pendekar Pulau Dewata, I Wayan Artha dan I Kadek Sudiksa. Kendati begitu, hari ini tim silat Kalsel berpeluang menambah perolehan tiga perak yang dikumpulkan sejak Rabu lalu. Pasalnya tuan rumah mendominasi partai puncak yang digelar di JPOK Unlam Banjarbaru tersebut. “Hendri yang turun di kelas D putra menantang Budi Wardano (Jateng), lalu Wahyudianoor di kelas C putra melawan Indra (Banten) dan Wardah di kelas G Putri berhadapan dengan Eriza Noviana (Jateng),”

sebut pelatih Muhrani didampingi panitia, Gt Rama Indra. Sayang pada badminton, sepak takraw dan basket putra, Kalsel tidak mampu bersaing dengan Jateng, Bali dan Banten. Kecuali tim basket putri yang pada pertandingan kemarin menang atas Kalteng dengan skor 6333. (buy)

Perolehan Sementara Medali 1. 2. 3. 4. 5.

Bali Jateng Banten Kalsel Kalteng

4 3 2 1 -

2 2 5 -

1 2 3 4

Klasemen Sementara Sepakbola 1. 2. 3. 4. 5.

Jateng Banten Kalsel Bali Kalteng

3 2 2 2 2

2 1 1 -

1 1 2 -

1 2

9-1 3-1 4-4 0-0 1-7

7 4 3 2 0

Jadwal Sabtu (15/11) 1. Kalsel 2. Kalteng

vs vs

Banten Bali

Persehan Berjibaku di Maluku PERSEHAN Marabahan menjadi satu-satunya tim asal Banua yang harus berlaga di luar Kalsel pada babak 32 besar Divisi III Liga Indonesia 2008. Skuad dari Kabupaten Barito Kuala itu akan bermain di Stadion Masohi, Pulau Masohi, Kabupaten Maluku Tengah, Propinsi Kepulauan Maluku, mulai Senin (17/11). Tiga lawan yang menanti adalah tuan rumah Persmi Masohi, PS Gowa Lemo dari Gorontalo dan Persbit Bitung (Sulawesi Utara). Kemarin siang kesebelasan yang dilatih Yunus Bawoel tersebut telah meninggalkan Bumi Lambung Mangkurat. “Kami membawa 21 pemain dan optimistis lolos ke putaran 16 besar sekaligus promosi ke Divisi II musim kompetisi tahun depan,” ujar Manajer Persehan, Nazirni, seraya memohon doa dan restu warga Banua agar mereka bisa berjaya. Sementara itu, tiga tim Kalsel lainnya beruntung cuma bertanding di Banjarbaru. PS Gunung Sambung Putra dari Kabupaten Banjar kembali

bertindak sebagai tuan rumah. Tiga klub kontestan lainnya adalah Carsurin FC Banjarmasin, PS Kabupaten Tapin dan tim dari Kaltim, Persipas Pasir. “Kami akan memak-

simalkan kesempatan ini demi tiket ke Divisi II. Kalau perlu menjadi juara grup agar punya kans menjadi host lagi pada babak selanjutnya,” tutur Manajer Gunung Sambung, H Muksin. (buy)

Grup I 1. 2. 3. 4.

PS Gunung Sambung Carsurin FC PS Kabupaten Tapin Persipas Pasir

(Kalsel) (Kalsel) (Kalsel) (Kaltim)

Grup K 1. 2. 3. 4.

Persmi Masohi PS Gowa Lemo Persibit Bitung Persehan Marabahan

(Maluku) (Gorontalo) (Sulut) (Kalsel)

Jual & Beli

RIYAL & DOLLAR Hubungi :

ARTA Money Changer Lobby Hotel Istana Barito

3356055 ; 6205000 Menerima Penukaran Uang Asing YUAN, RINGGIT, EUR, YEN, DLL


Banjarmasin Post

| Sabtu, 15 November 2008 | Halaman 12

Sosialisasi Lewat Gerobak Demokrasi

“Saya Diberi Berapa Lembar, Pak?”

BANJARMASIN POST/ANJAR WULANDARI

SOSIALISASI PEMILU - Kru Banjar TV melakukan syuting Gerobak Demokrasi di kantor KPU Kalsel, Jumat (14/11). Acara ini akan disiarkan Banjar TV sebagai bagian dari sosialisasi Pemilu 2009.

JASRANSYAH cekatan mengambil mikrofon. Dengan suara lantang, warga Kota Banjarmasin itu melontarkan pertanyaan kepada anggota KPU Kalsel yang datang ke ‘kampungnya’. “Saya mau tanya, saat pemilu nanti saya sebagai pemilih diberi kartu suara berapa lembar? Terus dalam satu TPS itu ada berapa pemilih,”

tanya Jasransyah. Pertanyaan tersebut lantas dijawab anggota KPU Kalsel Sukadji dengan menyebutkan bahwa saat Pemilu 2009 nanti, pemilih diberi empat lembar kartu suara untuk pemilihan caleg DPR RI, DPRD provinsi, DPRD kabupaten/kota serta DPD RI. Sedangkan setiap TPS rata-rata ada 300-400 pemilih.

Aksi tanya jawab itu merupakan salah satu program acara yang sedang dikerjakan KPU Kalsel bekerja sama dengan Banjar TV untuk menyosialisasikan Pemilu 2009 ke masyarakat akar rumput. Syuting acara bertajuk Gerobak Demokrasi dilakukan di halaman Kantor KPU Kalsel, Jumat (14/11) pagi. Belasan staf termasuk empat anggota KPU berkumpul mengelilingi sebuah gerobak butut yang ditempeli pamflet bergambar bendera-bendera partai peserta pemilu. Bak pemain sinetron, mereka pun beraksi seolaholah menjadi masyarakat yang tertarik melihat gerobak warna-warni yang ditumpangi seorang pemain keyboard dan dikawal anggota KPU, yakni Hairansyah, Sukadji, Sidiq Widianto dan Bachruddin Ali Ahmad. Selain tanya jawab, juga diselingi musik oleh pemain keyboard. Ketua Pokja Humas, Sosialisasi dan Komunikasi KPU Kalsel, Sidiq Widianto menjelaskan acara tersebut merupakan pilot project kegiatan sosialisasi hasil inisiatif KPU Kalsel. Bentuk sosialisasi itu akan melengkapi sosialisasi resmi yang sudah dikonsep KPU yakni melalui brosur, pamflet dan media center. “Kita ingin KPU menjadi pionir sosialisasi pemilu. Salah satunya yang jadi inisiatif kita adalah Gerobak Demokrasi ini,” kata Sidiq. Karena dana sosialisasi KPU terbatas, maka program-program sosialisasi alternatif dilakukan bekerja sama dengan pihak swasta. Selain tayangan televisi, KPU sedang menjajaki kerja sama pembuatan spanduk, baliho atau produk sosialisasi lainnya dengan menggandeng kalangan perbankan, badan usaha dan lain-lain.(nda)

Andalkan Artis Sampai Ulama

1. HANURA

: 370 POIN

20. PDK

:

0

2. PKPB

: 1.650 POIN

21. REPUBLIKAN

:

40 POIN

3. PPPI

: 320 POIN

22. PELOPOR

:

10 POIN

4. PPRN

: 180 POIN

23. GOLKAR

: 500 POIN

5. GERINDRA

: 4.550 POIN

24. PPP

:

20 POIN

6. BARNAS

:

25. PDS

:

0

7. PKPI

: 250 POIN

26. PNBK

:25.020 POIN

8. PKS

: 520 POIN

27. PBB

: 360 POIN

9. PAN

: 440 POIN

28. PDIP

: 500 POIN

29. PBR

: 190 POIN

0

10. PPIB

:

11. KEDAULATAN

: 1.800 POIN

0

30. PATRIOT

:

12. PPD

:

0

31. DEMOKRAT

: 540 POIN

13. PKB

:

90 POIN

32. PKDI

:

14. PPI

: 570 POIN

33. PIS

: 280 POIN

15. PNIM

:

34. PKNU

:

16. PDP

: 290 POIN

41. MERDEKA

:

0

17. PAKAR PANGAN: 250 POIN

42. PPNUI

:

20 POIN

18. PMB

: 310 POIN

43. PSI

:

10 POIN

19. PPDI

:

44. PARTAI BURUH :

0

0

0

“Kalau kampanmeninggalkan ye 2004 itu kan kami teknik kampanye “Kampanye baru improvisasi sahura-hura. Kam2004 itu kan panye untuk ja. Tapi yang sekakami baru rang sudah barang 2009, dititikberattentu lebih terarah,” kan untuk meyaimprovisasi kata Wakil Ketua Ukinkan masyarasaja ” mum Partai Dekat bahwa Golkar mokrat, Achmad mampu memperAchmad Mubarok Mubarok, kemarin. baiki keadaan InJuru kampanye yang didonesia. siapkan, terdiri para senior Untuk itu, strategi kamPartai Demokrat, pakar, artis, panye yang akan ditempuh ahli kitab sampai pemimpin pada Pemilu 2009 berbeda pondok pesantren dan uladengan pemilu sebelumnya. ma. Mereka akan dikumpulTeknik yang digunakan wakkan akhir 2008 ini. Tapi, waktu itu, katanya, masih fokus tu dan tempat untuk pembemeyakinkan kepada maskalan masih dibahas. yarkat bahwa Golkar meruMubarok mengatakan, sapakan partai besar. Kemuat ini, sebenarnya Demokrat dian, soal menghadapi tekasudah menggiatkan kampanan politik bagi Golkar. nye. Tapi dilakukan tertutup. Karena itu, agar jurkam Kampanye secara terbuka mampu menguasai teknik baru dilaksanakan usai pemberdialog, kata Rully, membekalan juru kampanye. butuhkan pendidikan khuSementara itu, Partai Golsus. Pendidikan itu, akan kar segera mengumpulkan diberikan oleh senior partai 700 juru kampanye untuk dan mengundang tim promendapat pembekalan. Wafesional. Di antaranya, Jusuf sekjen Partai Golongan KarKalla, Theo L Sambuaga, Anya, Rully Chaerul Azwar medi Mattalatta, Muladi dan ngatakan, pihaknya sudah Syamsul Muarif.(vvn/rbt)

PDI Hanya Dapat Dua Kursi TANPA stembuss accoord seperti yang diusulkan partai berbasis Islam, Panitia Pemilihan Indonesia (PPI) akhirnya dapat melakukan pembagian kursi hasil Pemilu 1999 pada 1 September 1999. Hasil pembagian kursi itu menunjukkan, lima partai besar memborong 417 kursi DPR atau 90,26 persen dari 462 kursi yang diperebutkan. Sebagai pemenangnya adalah PDI Perjuangan yang meraih 35.689.073 suara atau 33,74 persen dengan perolehan 153 kursi. Golkar memperoleh 23.741.758 suara atau 22,44 persen sehingga mendapatkan 120 kursi atau kehilangan 205 kursi dibanding Pemilu 1997. PKB dengan 13.336.982 suara atau 12,61 persen, mendapatkan 51 kursi. PPP dengan 11.329.905 suara atau 10,71 persen, mendapatkan 58 kursi atau kehilangan 31 kursi dibanding Pemilu 1997. PAN meraih 7.528.956 suara atau 7,12 persen, mendapatkan 34 kursi. Di luar lima besar, partai lama yang masih ikut, yakni PDI merosot tajam dan hanya meraih dua kursi dari pembagian kursi sisa, atau kehilangan sembilan kursi dibanding Pemilu 1997. Sebagai catatan, jumlah suara partai yang tidak menghasilkan kursi mencapai 9.700.658.atau 9,17

persen dari suara yang sah. Apabila pembagian kursi dilakukan dengan sistem kombinasi jumlah partai yang mendapatkan kursi mencapai 37 partai dengan jumlah suara partai yang tidak menghasilkan kursi hanya 706.447 atau 0,67 persen dari suara sah. Cara pembagian kursi hasil pemilihan kali ini tetap memakai sistem proporsional dengan mengikuti varian Roget. Dalam sistem ini sebuah partai memperoleh kursi seimbang dengan suara yang diperolehnya di daerah pemilihan, termasuk perolehan kursi berdasarkan the largest remainder. Tetapi cara penetapan calon terpilih berbeda dengan pemilu sebelumnya, yakni dengan menentukan ranking perolehan suara suatu partai di daerah pemilihan. Apabila sejak Pemilu 1977 calon nomor urut pertama dalam daftar calon partai otomatis terpilih apabila partai itu mendapatkan kursi, maka kini calon terpilih ditetapkan berdasarkan suara terbesar atau terbanyak dari daerah di mana seseorang dicalonkan. Dengan demikian, seorang calon, sebut saja si A, meski berada di urutan terbawah dari daftar calon, kalau dari daerahnya partai mendapatkan suara terbesar, maka dialah yang terpilih. Untuk cara penetapan calon terpilih berdasarkan perolehan suara di Daerah Tingkat II ini sama dengan cara yang dipergunakan pada Pemilu 1971.(tnr/kpu)

“Hasil pembagian kursi itu menunjukkan, lima partaibesar memborong 417 kursi DPR atau 90,26 persen dari 462 kursi yang diperebutkan”

0 70 POIN

Jangan karena Duit

Demokrat-Golkar Siapkan Jurkam JAKARTA, BPOST - Partai Demokrat siap tampil beda. Jika kampanye pada Pemilu 2004 sebatas improvisasi, menghadapi Pemilu 2009, partai ini menyiapkan strategi kampanye khusus.

50 POIN

NCU

ABDUL AZIS, SANTRI

MUDAH-MUDAHAN kita mendapatkan wakil rakyat dan pemimpin yang benar-benar beriman. Kemudian menghargai guru, baik guru agama hingga ulama. Kalaupun ada dari golongan ulama yang jadi wakil rakyat, harus konsisten dengan perjuangannya. Jangan mencampuradukkan dengan hal-hal lain yang ujung-ujungnya duit.(ncu)

Iklim Usaha Bagus DENGAN iklim usaha yang bagus akan meningkatkan perekonomian lokal. Pengusaha asing pun dengan senang hati menanamkan modalnya. Lalu bekerja sama dengan pengusaha lokal membangun daerah yang potensial. Inilah tugas para wakil rakyat yang terpilih nanti, bagaimana membuat terobosan dan kebijakan sehingga menimbulan optimisme dalam iklim usaha yang menggairahkan. (ncu) NCU

YUSTIANA RUDY, PENGUSAHA

Wiranto vs Kalla, Selesai

GGL

GGL

JUSUF KALLA

WIRANTO

PERSETERUAN antara Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto dan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla berakhir damai. Mereka sudah bertemu, dan masalah keduanya dianggap sudah selesai. Seperti diketahui, Wiranto melayangkan somasi terhadap Kalla terkait pernyataan Kalla dalam Rapimnas Golkar yang menyebut, Golkar enggan melakukan konvensi calon presiden karena tidak mau ditumpangi penumpang gelap seperti konvensi sebelumnya. Pada konvensi capres Partai Golkar 2004, Wiranto tam-

pil sebagai pemenang dan diusung partai berlambang pohon beringin itu sebagai kandidat presiden. Untuk itu, Wiranto merasa tersinggung dengan pernyataan Kalla tersebut. “Ya, kita sudah bertemu, silaturahmi biasa,” kata Kalla, kemarin. Kalla yang juga wakil presiden itu menjelaskan, pertemuan dilangsungkan pada Rabu (12/11) malam di suatu tempat. Wiranto dan Kalla terlibat obrolan santai. “Saya kira, kita hubungannya baik,” tandas Kalla.(mio/rbt)


13 Mahalnya Prona

layanan publik PEMBACA setia BPost, silakan sampaikan keluhan, saran dan kritik Anda terhadap public service atau masalah pembangunan di banua kita, secara singkat, cerdas dan santun melalui SMS ke nomor (0511) 7445000. Caranya: Ketik HOT <spasi> (isi SMS Anda)

Korban Jambret KEPADA Yth. Bapak dari Kepolisian daerah sekitar Gambut, tolong tempatkan personilnya di daerah sepi sekitar Km. 12 dan seterusnya. Saya korban jambret, barang-barang berharga saya hilang semuanya. Dan katanya kejadian ini sudah sering terjadi di situ. Mohon ditindak karena meresahkan. Saya sendiri jadi trauma untuk ke Banjarmasin lagi. Terima kasih atas perhatiannya. (085264260xxx)

Cepat Tangkap

Uang Administrasi

Tolong Ditindak

SEBAGIAN komplotan penghipnotis sudah tertangkap, namun mungkin masih banyak lagi yang belum tertangkap. Terutama komplotan penipu atau penghipnotis melalui telepon rumah dan handphone. Semoga juga mereka cepat tertangkap, karena sangat meresahkan dan merugikan masyarakat. (0817462xxx)

PAK Kapolres Kotabaru, Senin pagi, tanggal 3 November 2008 saya lapor kehilangan surat penting dan petugasnya minta uang administrasi dan uang minum. Bagaimana ini, mohon penjelasannya. (081953205xxx)

BAPAK Kapolres kotabaru, tolong ditindak anak buah bapak yang menggunakan ponsel saat mengemudikan mobil patroli. Berbahaya lo pak, apalagi kan ada UU yang melarang seseorang menggunakan ponsel saat berkendaraan. (081703650xxx)

Bisa Keluar BAPAK Kapolsek Martapura, kenapa ya bila tertangkap orang yang jual miras atau minuman keras itu bisa ke luar langsung. Apa enggak dihukum seberat-beratnya, supaya kapok. (05117128xxx) Tanggapan : TERIMA kasih atas perhatian saudara terhadap kinerja kepolisian selama ini. Bahwa, dalam pelaksanaan memberantas penyakit masyarakat (pekat) tidak lepas dari partisipasi dan peran aktif dari masyarakat, sehingga kami mengharap kepada warga Martapura dapat membantu dalam pelaksanaan tugas kami, utamanya untuk melaksanakan dan memberantas penyakit masyarakat ataupun tindak pidana lainnya.

Menanggapi adanya pelaku penjual miras yang tertangkap, kami telah melakukan proses tindak pidana ringan (tipiring) berdasarkan Perda Provinsi Kalsel Nomor I/2000 dengan ancaman maksimal enam bulan dan denda maksimal Rp 500.000, sehingga pelaku tersebut tidak bisa ditahan. Apabila masyarakat lainnya mengetahui adanya penjual minuman keras, kami harapkan informasinya. Warga dapat menghubungi kantor Polsek Martapura Kota dengan nomor telepon (0511) 4721058 Sekian dan terima kasih. Iptu Yustam Dwi Heno Kapolsek Martapura Kota

KEPADA Yth. Kepala BPN. Kami warga Antasan Kecil Timur RT 23 Banjarmasin pada 2007 secara kolektif membuat sertifikat tanah melalui Prona dan masing-masing membayar Rp 1 juta. Dari dana tersebut Rp 750 ribu disetor ke BPN. Apa memang semahal itu biaya membuat sertifikat Prona? Kalau tidak benar, berarti ini pungli dan sekarang kami diwajibkan lagi membayar pajak Rp 1 juta - Rp 2 juta. Mohon penjelasannya? (05119074xxx)

Warga Diajak YTH. Bapak Lurah Kuin Selatan, kalau kada bisa meurus sampah dengan baik, mbok ya diajak warganya, biar masalah sampah bisa diminimalisir. Lihat sungai kita sudah penuh dengan sampah. (05117112xxx)

Naik Bus BUAT PO Pulau Indah Jaya, sebagai perusahaan jasa transportasi terbesar, tolong agar kondekturnya melayani penumpang dengan baik. Pada tanggal 4 November tadi, teman saya naik bus Pulau Indah jam 7 malam ke Samarinda, kebetulan naiknya di Gambut. Waktu naik ke bus, kondekturnya dengan enteng bilang, barangnya angkat sendiri saja. Terpaksa penumpangnya harus turun naik karena kebetulan barangnya tiga tempatnya. Terus terang kami kecewa berat dan kaget, apa memang pelayanan di PO Pulau Indah seperti itu atau bagaimana? (085255541xxx)

Ditemukan BPKB TELAH ditemukan BPKB sepeda motor Kawasaki Ninja 02 DA 3357 NF Silver di bak sampah di Kayu Tangi, Handil Bakti, atas nama Helman beralamat A Yani. Bagi yang merasa kehilangan BPKB tersebut, segera hubungi Anwar Jalan Batu Benawa 7 No. 14 RT 074 Mulawarman Banjarmasin atau hubungi 081349475878. (081349475xxx)

Tolong Diawasi UNTUK manajemen Pizza Hut di Duta Mall Banjarmasin, tolong diawasi kerja karyawan pian. Jangan sampai terjadi kejadian seperti yang kami alami pada 9/11/08 jam 13.15. Pesan makanan, tapi tidak pernah diantar. Setelah ditanya, orderannya rusak, jadi tidak dibuat. Yang parah lagi, kasir sudah langsung menghitung semua harga. (081348071xxx)

LOWONGAN KERJA Kami sebuah perusahaan Dealer Otomotif berskala nasional, memerlukan bbrp tenaga kerja yang professional, dgn posisi sbb : 1. Manegement Trainee KACAB (Kode : MT KACAB) Pria, S-1 semua jurusan, non pengalaman, usia Max.27 thn, Belum menikah, Memiliki jiwa kepemimpinan, Disiplin, Bertanggungjawab dan Ulet. Bersedia di wilayah KalSel. 2. Accounting (Kode : Acct) Pria/Wanita, Max 27thn, belum menikah, Pend. S1 semua jurusan, bersedia ditempatkan diseluruh wil Indonesia. 3. Teknisi (Kode : Tek) Pria, S1, Max 27 tahun, menguasai perbaikan computer hardware/Software/LAN, bersedia ditempatkan di Amuntai/Tanjung. Surat Lamaran ditujukan : > PT. NUSANTARA SURYA SAKTI JL. PRAMUKA NO. 2H (TEMBUS TERMINAL KM. 6), BANJARMASIN > PT. NUSANTARA SURYA SAKTI JL. P. ANTASARI NO 60 AMUNTAI > PT. NUSANTARA SURYA SAKTI JL. IR. PHM NOOR NO. 64, PEMBATAAN TANJUNG

DIBUTUHKAN SEGERA

Tenaga pria dan wanita untuk ditempatkan di wilayah Banjarmasin pada AJB Bumiputera 1912 sebagai : I. Manajer (Supervisor) Persayaratan : a. Pend.S1/D3 semua jurusan. b. Usia min.23 tahun max.30 tahun c. Punya Kendaraan sendiri 2. Tenaga Pemasaran Persyaratan : a. Pend.min SMA sederajat b. Usia maximal 55 tahun c. Punya Kendaraan sendiri Lamaran dibawa langsung paling lambat 1 minggu setelah iklan ini ke alamat : Kantor Wil. AJB Bumiputera 1912 Banjarmasin Jl. P.Antasari 158 Banjarmasin Contact Person : 0511-3268359 Drs Rusliansyah

LOWONGAN

CUSTOMER SERVICE OFFICER Kualifikasi : - Wanita, max. 25 tahun - Min. SMA - Rapi, ramah, mau bekerja keras - Mampu berkomunikasi dengan baik - Mampu berbahasa Inggris Lamaran diantar langsung ke : PT. TRESNAMUDA SEJATI Jl. Cempaka XI No. 47 Banjarmasin Selambat-lambatnya 1 minggu setelah iklan ini.

Dibutuhkan segera !!

Delta Corporation Cabang Banjarmasin membutuhkan banyak karyawan/ti untuk posisi : 1. ADM (3 orang) 2. Gudang (3 orang) 3. Logistik (4 orang) 4. Rcpt (2 orang) 5. MDP (15 orang) 6. Kasir (5 orang) 7. Asisten Manager ( 2 orang) Syarat : P/W max. 27 thn, tidak sedang kerja/kuliah + belum menikah, pengalaman tdk diutamakan (ada training) Langsung bawa lamaran lengkap ke alamat Ruko Jl. Kol.Sugiono No. 02 (Mes Kalteng samp Meganet sebr Hotel Sinar Dodo) dari jam 10.00 - 15.00 wita, tanggal 15 - 21 November 2008)

Jl. Kedoya Agave Blok A1 No.40 Jakarta 11520

LOWONGAN Sebuah Perusahaan Tambang Batu bara membutuhkan : SHE (Safety, Health & Enviro) Syarat : ~ Pend. S1 semua jurusan (diutamakan jurusan Teknik Lingkungan) ~ Berpengalaman dibidangnya min. 2 thn ~ Bisa bekerja secara team work ~ Pria/usia maks. 35 thn ~ Bisa mengoperasikan Microsoft Office/ Excel Kirim CV dengan code SHE dan disertai salary yang diminta ke : TROMOL POS 7701 BATULICIN

3. Finance Staff Pendidikan min D3/S1 segala jurusan/fresh graduate, pria/wanita 25 tahun, dapat mengoperasikan komputer, teliti dan kemampuan analisa yang baik. Kirimkan surat lamaran anda, paling lambat 1 Desember 2008, ke alamat :

PO BOX 837 BJM (Domisili Banjarmasin & Sekitarnya)

LOWONGAN KERJA CV. BOGA ARTHA MANDIRI SERVICE mencari General Manager (GM) untuk memimpin tempat hiburan "Karaoke Keluarga" Kualifikasi : * Pria, usia max. 37 thn * Pendidikan S1 Ekonomi * Sehat jasmani & rohani * Pengalaman memimpin min. 2 thn Kirimkan lembar promosi diri & CV ke: HRD Jl. A. Yani Km. 2 No. 91 Food Court Duta Mall Lantai 3 Banjarmasin

PT. KOKOH INTI AREBAMA,Tbk PO BOX 646 BANJARMASIN 70000

LOWONGAN

2. Customer Relation Officer Pendidikan min D1/D3 segala jurusan/fresh graduate, wanita max.28 tahun, dapat mengoperasikan komputer, dapat berbahasa inggris min pasif, berpenampilan menarik, ramah & supel, berdisiplin tinggi.

Nurul Isnaini Customer Care/Retention Unit Manager Pt Bank Danamon Indonesia Tbk

Perusahaan Distributor Nasional di bidang Building Material membutuhkan Karyawan /wati sbb : 1. FINANCE ACCOUNTING HEAD, Pria/Wanita min S-1 Akt, Pengalaman 2 th, maks. 30 thn. 2. LOGISTIC HEAD, Pria min D-3, Pengalaman 2 th, maks. 30 thn, menguasai Ms.Office. 3. SALES EXECUTIVE, Pria, min D-3, maks. 27 thn, memp. kendaraan pribadi, memp. SIM C 4. STAFF ACCOUNTING, Pria/Wanita min D-3 akt/mjmn, maks.27 thn, diutamakan fresh graduate, menguasai Ms.Office. 5. SALES COUNTER, Pria/Wanita min D-3, maks.27 thn, komunikatif dan penampilan menarik, menguasai Ms.Office. 6. DRIVER, Pria min SMU max. 30 thn, memp. SIM A dan SIM B-1, pengalaman diutamakan. Kirimkan Lamaran beserta CV, dan Pas Photo terbaru ke :

Perusahaan baru berkembang di Banjarmasin, membuka cabang baru utk posisi : 1. Gudang (3 org) 5. MDP (25 org) 2.Adm (2 org) 6. Logistik (3 org) 3. Rcpt (2 org) 7. Cleaning Service 4. Kasir (3 org) (2 org) Syarat : Pria/wanita, usia maks. 26 th, Pend. SLTA/ sederajat, tidak sedang kerja / kuliah, berpengalaman / tidak (siap trainning) Langsung bawa lamaran lengkap ke : PT. Rizal Bakrie Corp. Jl. Kuripan No. 05 (Samping NOS Warnet) Tgl. 15 Nov 2008 s/d 22 Nov 2008 Jam 11.00 - 15.00 Wita 55 pelamar pertama diprioritaskan langsung diterima.

Paling lambat 1 minggu setelah iklan dimuat.

LOWONGAN Dibutuhkan segera :

"SALES" Persyaratan : 1. Laki-laki/Wanita max. 35 tahun 2. Min. SMK/Sederajat 3. Diutamakan Teknik Mesin / Industri 4. Mempunyai kendaraan sendiri 5. Siap ditempatkan di luar kota 6. Mampu bekerja dengan sistem target 7. Paham spare parts alat berat, dump truck & konstruksi baja 8. Berjiwa marketing 9. Pengalaman di bidang Sales min. 1 tahun Kirimkan berkas lamaran + No. Telp. ke :

PO BOX 615 BJM Paling lambat 1 minggu setelah iklan ini.

KEPADA pimpinan Ramayana Antasari. Saya kecewa, kenapa staf anda menarik karyawan edisi Ramadan yang malas dan tidak rajin. Padahal yang rajin masih banyak, tapi malah dirumahkan. (05116138xxx)

Tanggapan : PERTAMA, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Diinformasikan, bahwa kami mengalami kesulitan untuk menindaklanjuti keluhan saudara, karena anda tidak mencantumkan nama dan data secara jelas yang dalam hal ini sangat dibutuhkan. Kami mengharapkan saudara atau nasabah lainnya untuk menghubungi fasilitas layanan 24 jam kami, melalui telepon 021 34358888 untuk layanan lebih lanjut. Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.

TANTANGAN BERKARIR

L O W O N G A N

Malah Dirumahkan

YTH. Bank Danamon Banjarmasin Km 2 A Yani, kenapa pelayanannya lambat. Mau simpan uang saja lama betul, sampai dua jam. Coba pelayanannya diperbaiki. Nanti banyak yang kecewa. (05117311xxx)

Sebuah Pabrik Kayu Lapis membutuhkan Assistant Factory Manager dengan kriteria sebagai berikut : Persyaratan : ~ Pria/wanita max. 45 th, mampu memimpin 10 orang ~ Menguasai PPC, QC, Alur Produksi Bagian G/S Inspection ~ Berpengalaman di bidangnya min. 5 thn ~ Banyak bekerja sedikit bicara ~ Pendidikan min. SMA Lamaran dikirimkan via pos Divisi SDM PT. Tanjung Alam Perkasa d/a Jl. Ir. PHM. Noor No. 99 Banjarmasin - 70129. Paling lambat 2 minggu setelah iklan ini. (Lamaran tidak dikembalikan, hanya yang memenuhi kualifikasi yang akan diproses)

Syarat :

SAYA setuju aja parkir Duta Mall minta ditunjukkan STNK pas mau ke luar, tapi jangan mengabaikan hak/ kenyamanan konsumen. Harap pos parkir ke luar ditambah, terutama akhir pekan dan hari libur. Terima kasih. (08875138xxx)

Tingkatkan Layanan

RESERVASI TIKETING

PO BOX 513 BANJARMASIN

Perusahaan Jasa keuangan International membutuhkan tenaga muda yang energik dan dinamis, mempunyai kemauan kuat untuk turut bergabung bersama kami sebagai : 1. Account Executive : Pendidikan min SMU/MA, pria/wanita max.30 tahun, berjiwa bisnis, ulet, dapat bekerja secara teamwork.

YTH. Dinas Pendidikan kota Banjarmasin, ulun umpat batakun. Di sebuah SMP di Banjarmasin ini ketua komite sekolahnya sudah enam tahun lebih adalah orang yang sama, yang anaknya sudah beberapa tahun lulus dari SMP itu, bisa lah kaya itu? Beri kesempatan dong pada orangtua siswa yang anaknya masih bersekolah di SMP itu. (081952947xxx)

Assistant Factory Manager

New Office

Diperlukan : 1. Nakhoda/Juragan, Juru Mudi, Motoris 2. Pengalaman pelayaran sungai pedalaman (khusus ke daerah Sei Puting, Mangkahui, Belas belangi, Muara Kaoman, Muara Tuhup) 3. Memiliki Surat Kecakapan Nautika atau Teknika 4. Usia maksimal 48 tahun 5. Pendidikan minimal SLTP Kirim surat lamaran, salinan Ijazah, surat pengalaman kerja (diutamakan), 2 bh pasphoto, Surat kelakuan baik dan Surat sehat badan, dg No. HP/telpon yg dapat dihubungi, paling lambat 4 hari ke :

Beri Kesempatan

LOWONGAN PEKERJAAN

Lamaran + CV ke

LOWONGAN PEKERJAAN

Pos Ditambah

Developer yang sedang berkembang di Banjarmasin membutuhkan : 1. Sales Supervisor 4. Teknisi 5. Umum 2. Administrasi 3. Marketing

PT Global Golden Propertindo

1. Operator Excavator (OE) 2. Mekanik Senior (MS) Persyaratan : - Memiliki SIM B2 (1), atau SIM A (2) - Pend. min. SMU/sederajat - Pengalaman kerja min. 3 th(1), min. 5 th(2) - Berjiwa kepemimpinan (2) - Menguasai kelistrikan alat berat (2) - Diutamakan ex dealer (mis. Trakindo, UT, Kobelco, Hexindo) (2) Cantumkan kode lamaran (OE, MS) di kiri atas amplop dan ditujukan ke : CV. Borneo Mutiara Tangi Jl. A. Yani Km. 21 Landasan Ulin Barat Liang Anggang, Banjarbaru 70222 Paling lambat 2 minggu setelah iklan ini.

SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

LOWONGAN KERJA Syarat : Wanita, lulusan SMU, penampilan menarik, usia 18 - 25 thn. Diutamakan berpengalaman di Travel Lamaran dikirimkan ke : PURNAMA TOURS & TRAVEL Jl. Sutoyo S No. 434 Teluk Dalam Banjarmasin

DIBUTUHKAN

Banjarmasin Post

LOWONGAN KERJA Kami sebuah perusahaan yang bergerak di bidang Direct Selling mengajak Saudara-saudari bergabung dengan kami untuk mengembangkan diri dibidang Direct Selling Adapun persyaratannya : 1. Pria / Wanita, usia 18 s/d 40 tahun 2. Minimal SMA / Sederajat 3. Disiplin dan suka tantangan 4. Pengalaman kerja tidak diutamakan Fasilitas : 1. Tunjangan transportasi 2. Asuransi kecelakaan 3. Incentive dan komisi 1,5 juta per bulan 4. Bagi yang berprestasi diikutsertakan Trip Dalam dan Luar Negeri (Karier) Bagi yang berminat bawa lamaran ke :

PT. Luxindo Raya Jl. A. Yani Km. 1 No. 107 Banjarmasin Pada hari : Sabtu & Selasa Tanggal : 15 & 18 November 2008 : 09.00 s/d 14.00 Wita Jam Hubungi : Bp. Muhajir Bakkaran

LOWONGAN Dibuka posisi: 1. Personal Banker (PB) 2. Training Personal Banker (TPB) Kualifikasi: - Usia 21–30 th;D3/S1 - Pengalaman di bidang perbankan min 1 th - Memiliki relasi luas Fasilitas yang didapat: - Basic salary - Incentive & bonus Kirimkan surat lamaran, CV & Foto terakhir paling lambat 28 November 2008 kepada : UOB Buana Banjarmasin Jl Lambung Mangkurat No.17 Banjarmasin 70111

VACANCY PT PELITA SAMUDERA SHIPPING

We are a leading multinational shipping company currently is looking for a motivated, qualified and committed persons to fill in the following positions:

Procurement Assistant > S1 Degree/D3 Female > At least 1-2 years experience in procurement & logistic area > Excellent computer skills in MS Office. > Good command of written and spoken English > Good knowledge of the various legal and administrative frameworks for procurement. Please submit your application letter & C.V to : PT. Pelita Samudera Shipping Jl. Sutoyo S No.1 RT 17 Kel.Teluk Dalam Banjarmasin 70117 Via email : #IMCIndLogKalimantanHRD@imcshipping.com


14

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

banjarmasin post

Soal Bakrie, Kalla Tersinggung JAKARTA, BPOST - Berkalikali ditanya tentang sikap pemerintah yang tereksan membela Grup Bakrie, Wakil Presiden Jusuf Kalla, meradang. Terlebih soal pertemuannya dengan bos grup Bakrie, Nirwan Bakrie. “Saya ketemu dengan siapa saja. Anda ketemu saya sah-sah saja. Mau datang pagi, mau datang sore bolehboleh saja. Lalu apa salahnya kalau saya ketemu Nirwan. Saya tanya dulu, salah nggak. Masa bertemu orang salah,” kata Kalla dengan mimik serius dan nada tinggi, Jumat (14/11). Kalla yang saat itu memberi keterangan pers mengungkapkan kegusaran hatinya. “Semua saya terima. Pengusaha Indonesia, China, Korea saya ketemu. Setiap kali saya ketemu pengusaha

China, dan Korea kenapa ditanyakan, lalu kenapa Nirwan, ditanyakan,” tegasnya. Seolah tak habis kata, Kalla terus menumpahkan kekesalannya kepada para wartawan. “Jangan begitulah, saya tersinggung kalau pengusaha nasional bertemu wapres, dipertanyakan. Sah saja dia bertemu saya. Anda pun boleh bertemu saya. Jangan terlalu curiga. Ini bahaya kalau mencurigai pengusaha. Memang siapa yang membayar pajak, siapa yang membuat orang bekerja,” kata ketua umum DPP Partai Golkar itu. Kalla mengatakan, bila ada pengusaha nasional yang terlibat masalah sudah sepatutnya semua membantu. Hal serupa pernah dilakukan pemerintah Jepang dan Ame-

rika Serikat yang saat ini doyan mengguyur dolar ke sejumlah perusahaan. “Kita tidak bailout, hanya bertemu dengan Nirwan masak salah. Padahal dia (pemerintah AS) bailout itu sah-sah saja, dan semua orang tepuk tangan,” ucapnya. Mantan Menko Kesra itu menyatakan, grup Bakrie hanya meminta agar pemerintah turut serta menjaga ketenangan pasar, tidak berupa permohonan bantuan untuk memberi bantuan dana segar sebagaimana Bank Sentral New York yang telah memutuskan untuk memberikan dana 85 miliar dolar AS guna menyelamatkan perusahaan asuransi American International Group. “Jadi itu hanya moral dan tidak materi,” tuturnya. (Persda Network/ ade)

Sumber PAD... Sambungan hal 1

Dia mengatakan, esensi dari pelaksanaan tonase nol persen adalah untuk menghindari terjadinya percepatan kerusakan jalan raya. Salah satu penyebab kerusakan jalan adalah kendaraan-kendaraan yang muatannya melebihi batas. “Untuk ke depannya tidak ada lagi mel-melan atau pungutan. Tindakan tegas harus dilaksanakan, bila kelebihan ya muatannya yang harus diturunkan. Barang boleh diambil oleh kendaraan yang tidak kelebihan beban,” tegas Suroyo. Suroyo mengungkapkan penertiban di jembatan timbang sudah dilakukan di Jatim. “Bisa dilihat, kalau pendapatan dari pungutannya besar maka tindakan tegasnya masih kurang. Karenanya pengawasan terus ditingkatkan, “ ujarnya. Tak Beli Karcis Berdasarkan pantauan di jembatan timbang Kalsel di Landasan Ulin Banjarbaru, aturan yang ditetapkan dengan Perda Nomor 3, 6 dan 10 Tahun 2003 tentang Retribusi Jasa Penimbangan, nyaris tidak diberlakukan. Kemarin petang, selama satu jam BPost melakukan

pantauan lapangan. Selama itu pula, antara 20-30 unit kendaraan seperti pick-up serta truk berukuran sedang dan besar masuk jembatan timbang. Menurut, seorang petugas yang enggan disebut namanya, tiap hari sekitar 500 kendaraan yang masuk jembatan timbang. Berdasar pantauan itu, tiap sopir truk memberikan uang antara Rp 2.000 hingga Rp 5.000. Sebagian besar sopir tidak bersedia mengambil karcis. Mereka beralasan karcis itu tidak ada gunanya. Usai membayar sejumlah uang, sopir langsung tancap gas. Seorang petugas di tempat itu mengatakan, pembayaran itu dikenakan berdasarkan jumlah beban yang dibolehkan. Sesuai aturan, pick-up dikenai biaya Rp 1.000, truk sedang Rp 1.500 dan truk dengan beban lebih dari 8 ton sebesar Rp 2.500. Kendaraan yang masuk jarang diperiksa beratnya. Bahkan, sebelum armadanya memasuki jembatan timbang, sang kernet sudah berlari mendekati petugas dan memberi sejumlah uang. Bahkan, ada truk yang membawa kayu dengan beban diperkirakan lebih dari 10

ton, tetap melaju setelah membayar Rp 7.500. Petugas itu mengatakan, berdasarkan Perda Nomor 3 Tahun 2003, kelebihan muatan di atas 5-30 persen dikenakan denda Rp 20 per kilogram, kelebihan beban 30-50 persen didenda Rp 30 per kilogram, dan kelebihan beban 50-100 persen didenda Rp 50 per kilogram. Tapi kenyataannya, denda itu tidak pernah diberlakukan. “Kami kekurangan personel. Sekali piket hanya 7-8 orang, itu tidak cukup. Jadi lebih banyak kendaraan yang lolos,” kata seorang petugas. Disinggung tidak adanya tindakan menurunkan kelebihan muatan, petugas itu mereka tidak punya tempat. Sedangkan jika dikenai tilang, harus berkoordinasi dulu dengan polisi. “Itu artinya, kita harus keluar biaya. Selain itu, kita tak punya tenaga,” katanya. Mengenai banyaknya sopir yang mengaku membayar retribusi melebihi ketentuan perda, petugas itu beralasan untuk biaya operasional. “Biasanya untuk biaya operasional, seperti membeli minuman. Terkadang kita juga harus mengganti uang yang robek,” ucapnya. (Persda Network/ewa/ais)

Jenazah Suami... Sambungan hal 1

Karena telah meninggal sejak Rabu (12/11), kulitnya telah menghitam. Tubuhnya membengkak. Bahkan, bagian kepala sudah mulai hancur karena dimakan ulat. “Bapak baru saja keluar dari rumah sakit. Dia sakit jantung dan batuk-batuk,” ujar Katerin saat ditanya penyebab kematian suaminya. Berdasar pemeriksaan aparat kepolisian, tidak ditemukan bekas tindak kekerasan pada jenazah. “Kita telah melakukan identifikasi di TKP. Hasil identifikasi awal, tidak ada tanda-tanda tindak kekerasan terhadap korban. Diduga korban meninggal akibat penyakit jantung,” kata Kasat Reskrim Polresta Banjarbaru, A Koko Prabowo. Sikap Katerin yang membiarkan jenazah suaminya membusuk menjadi bahan perbincangan warga. “Sudah

lama Bu Katerin itu sakit. Selama ini justru Pak Supono yang merawat istrinya,” ujar Mahyuni. Saat ditanya pun Katerin tidak memperlihatkan wajah sedih. Dia dengan santai menjawab semua pertanyaan. Hanya matanya yang terlihat

Foto Jenazah Terpampang di Situs LAMONGAN, BPOST - Keluarga dua terpidana mati kasus Bom Bali I, Amrozi dan Muklas mengaku kecolongan dengan beredarnya foto wajah jenazah kakak-adik itu di sebuah situs. Mereka berharap foto itu tak lagi disebarluaskan. “Dari keluarga sudah melakukan antisipasi yang optimal ternyata masih kecurian. Saya belum bisa mendeteksi. Pihak keluarga juga belum sempat menanyakan hal ini ke pengelola situs.

Keluarga sangat tidak menghendaki,” kata kakak Amrozi dan Muklas, Ustad Chozin, Jumat (14/11). Foto wajah Amrozi dan Muklas dalam berkafan muncul setelah foto Imam Samdera dalam kondisi yang sama. Padahal ada wasiat, mereka tak mau difoto setelah dieksekusi. Selain itu, Chozin mengatakan ada rahasia yang tersimpan dalam foto itu. “Pihak keluarga sangat tidak menghendaki ini terjadi karena ada

JAKARTA, BPOST - Setelah menjalani pemeriksaan kali ketiga, Wali Kota Manado Jimmy Rimba Rogi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (14/11). Dia diduga menyalahgunakan APBD sebesar Rp 48 miliar. Jimmy meninggalkan KPK dengan menggunakan mobil tahanan B 2040 BQ. Dengan pengawalan ketat dia dibawa ke Polres Jakarta Utara. Saat

ditanya para wartawan, Jimmy yang juga ketua DPD Partai Golkar Sulawesi Utara itu memilih bungkam. Juru Bicara KPK Johan Budi SP mengatakan selain untuk memperkaya diri sendiri, uang APBD itu juga dialirkan ke klub sepak bola Persma Manado. “Kita memutuskan menahan untuk kepentingan penyidikan,” ujar Johan. Kuasa Hukum Jimmy, Humphry Jemat mengatakan

Pabrik Baja Kalsel... Sambungan hal 1

Dirjen Industri Logam Mesin Tekstil dan Aneka Departemen Perindustrian, Anshari Bukhari juga menyatakan, pemerintah tetap memprioritaskan pabrik baja di Kalsel, dibandingkan daerah lain. Alasannya, Banua dianggap memiliki sumber bijih besi yang besar dan bahan bakar untuk pengembangan industri baja. PT Meratus Jaya Steel merupakan perusahaan patungan PT Krakatau Steel dan PT Aneka Tambang Tbk serta PT Semeru Surya Steel (Gunung Garuda Group). Dana sekitar 60 juta dolar AS disiapkan untuk pembangunan pabrik baja yang berlokasi di Desa Mentawakan Mulya, Mantewe, Tanah Bumbu. Direktur Utama PT Meratus Jaya Steel Anwar Ibrahim mengatakan, keterlambatan proyek pembangunan lebih disebabkan faktor teknis. Namun, dia menjamin, akhir Desember 2008 pembangunan pabrik sudah dilaksanakan. Salah satu kendalanya, kata Anwar, adalah tender konstruksi fisik yang belum kelar. Namun, sudah ada tiga perusahaan baik lokal maupun asing berminat mengikuti tender. “Semuanya masih dalam proses,” ucapnya. Terkait pendanaan, pembangunan pabrik baja di atas

lahan 200 hektare itu menelan dana sekitar 60 juta dolar AS. Konsorsium perbankan yang telah menyatakan mendukung pembangunan pabrik itu adalah Bank Mandiri dan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Hanya saja, dua bank pelat merah itu belum memastikan pengucuran dananya. “Saya juga tidak tahu alasannya,” ujar Anwar. Manajemen PT Krakatau Steel tidak mempermasalahkan molornya pembangunan pabrik baja tersebut. “Kita menargetkan peletakan batu pertama paling lambat Desember dan pada 2009 sudah bisa berproduksi,” kata Sekretaris PT KS, Raden Gunawan. Proyek pembangunan pabrik baja itu semula juga terbentur masalah lahan. Namun, pemerintah memutuskan menggunakan lahan dari Pemprov Kalsel di daerah kawasan perekonomian terpadu (Kapet) di Batulicin seluas 200 hektare. Kontribusi Rencananya, pada tahap awal, PT Meratus Jaya Steel hanya menghasilkan besi spons. Peleburannya tetap dilakukan di Cilegon. “Kita berharap nantinya produksi diarahkan ke hilir sehingga bukan hanya besi spons tapi juga billet dan wire rod,” kata

Penyebar Teror ...

Sambungan hal 1

Sambungan hal 1

Lalu apa yang dilakukan selama tiga hari dua malam bersama jenazah suami? “Saya duduk saja melihat suami. Kalau pas bersih-bersih saya tinggal. Setelah itu saya duduk lagi di depannya,” tuturnya. Katerin mengaku telah menikah dengan Supono sejak 1970. Mereka memiliki tiga anak, dua pria dan seorang perempuan. Namun, putri-

Sambungan hal 1

gatar lalu mangacak rem sapidanya. “Ayu turun matan sapida, adakah sampiyan mambawa lading atawa karis,” ujar patugas batakun. “Kanapa ada musuhkah maka pina bacarian lading wan karis. Wayah ini jaman aman kada kaya wayah revolusi tadi kita kamana-mana bagagaman tarus,” sahut Palui. “Itu napa bajujulan di higa pinggang, pasti ada mambawa sanjata,” ujar patugas sambil manunjuk ka pinggang Palui. “Ini.......ini tukul,” jawab Palui. “Tukul tamasuk sanjata jua, ayu kaluarakan,” ujar patugas. “Maaf hajalah, tukul ini kada kawa dikaluarakan,” jawab Palui “Aku parlu malihat karna tukul bisa jua mambinasaakan urang bila dipukulakan,” ujar patugas sarik.

nya itu meninggal pada lima tahun lalu. Menurut seorang kerabat, Poloan Sitanggang, Supono adalah mantan pejabat di Dinas PU Kalsel dan mantan dosen di Uvaya. “Pada proyek irigasi Pak Supono adalah orang penting dibawah Pak Sefek Effendi (kini bupati Balangan),” ujar Sitanggang. (ais/mia)

“Tukul ini bawaanku matan halus,” ujar Palui pulang. “Ayu lakasi buka bajunya, kalu kada sampiyan kutahan kada bulih ka pasar,” ujarnya mulai sarik. “Umailah, karas banar kawal kita ini kada pamarcayaan wan nang tuha kaya aku ini,” ujar Palui manyindir. “Ini parintah atasan karna kaadaan mancekam,” sahut petugas. Karna dipaksa maka Palui manuruti haja, disandarakannya sapida kapunggung nyiur lalu bagamat dibukanya baju sambil malihatakan tukulnya di pinggang nang ganalnya kaya ganggam. “Nah......ini tukulnya, sudah kupadahakan matan tadi bahwa tukul ini bawaan matan dalam parut,” ujar Palui. “Ooooo....... kukira tadi tukul wasi kaya gasan batukang, sakalinya tukul awak daging tumbuh,” ujar patugas. “Maaflah, ulun salah kira, ayu silakan sampiyan batarus ampah ka pasar,” ujar patugas imbah mancium tangan Palui. (bpost/tam)

satu rahasia yang tidak perlu diketahui oleh publik,” katanya. Dijelaskan Chozin, pihak keluarga telah mengumumkan larangan memotret jenazah. Pengumuman melalui pengeras suara itu dilakukan sebelum jenazah adik-adiknya tiba di Desa Tenggulun, Lamongan, Jatim. Namun, ada pihak lain yang mengabaikan larangan itu. Bahkan, memuatnya di sebuah situs. Terpampangnya foto-foto mereka itu men-

jadi bahan pembicaraan masyarakat. Berbagai rumor pun, apalagi banyak ‘bumbu-bumbu’ soal kematian mereka. Anggota tim pembela muslim (TPM) Ahmad Kholiq menambahkan beredarnya foto Imam Samudera juga tanpa seizin dan sepengetahuan keluarga. Diduga, pemotretan dilakukan saat seluruh kerabat dan keluarga berkumpul. Diduga dia (pemotret) datang sebagai ustad dan mengambil gambar,” katanya. (dtc/vvn)

KPK Tahan Wali Kota Manado

Sudah Berteriak

Mambawa Tukul “Kalu sudah tuntung batutukar lakasi bulik abahnya ai, jangan sampai tatahantahan dijalan kaina kahujanan garing pulang awak,” ujar bininya. “Aku paham haja umanya ai, kada usah curigalah kadada jua urang nang handak wan aku nang kada paduitan ini,” sahut Palui. “Nang dikahadanki urang kada duitnya tapi wayah ini banyak bibinian nang hakun dimadu dijadiakan bini anum,” ujar bini Palui. “Alhamdulillah, artinya aku ini masih payu haja wan bibinian nang bujang-bujang,” ujar Palui. Imbah tuntung bapander, Palui langsung manurunakan sapida buruknya lalu maninjak laju ampah ka pasar.Balum sampai simpang tiga, Palui malihat banyak urang bamandakan di pinggir jalan. “Satop..... ayu satop,” ujar patugas. Palui takajut, mang-

memerah. “Bapak meninggal Rabu sore. Waktu itu mati lampu, saya bangunkan, tidak mau bangun. Ketika lampu menyala saya lihat matanya tertutup, saya goyanggoyang kepalanya diam saja. Berarti sudah meninggal kan,” ujarnya. (ais/mia)

Keluarga Amrozi Keberatan

Fadjrijah menengarai para penyebar rumor sebagian berasal dari pasar modal. Bank Bukopin dan Bank Artha Graha, adalah dua bank yang dirumorkan kesulitan likuiditas. Namun, Fajriah menegaskan kabar terhadap kedua bank itu tidak benar. Direktur Utama Bank Bukopin Gleen Glenardi yang hadir dalam jumpa pers mengakui adanya rumor s negatif terhadap banknya.

“Salah satu isinya, bank ini lagi kesulitan likuiditas lho, segera sell (dijual),” katanya. Motif penyebar SMS ‘teror ’ perbankan itu diduga mencari keuntungan. Dia mengharapkan masyarakat panik dan ramai-ramai menjual saham, sehingga harga saham anjlok. Saat itulah si penyebar SMS memborong saham bank yang dirumorkan. Sedangkan Wakil Dirut

Empat Orang... Sambungan hal 1

Jelang pagi polisi dan tentara ikut membantu. Seiring bertambahnya waktu, makin banyak ditemukan warga yang tewas terkubur. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jabar, Jumat (14/11), mengumumkan jumlah korban tewas sebanyak 10 orang. Namun, masih ada tujuh orang yang terkubur. Selain itu, 30 orang mengalami luka-luka sehingga harus dirawat di RSU Cianjur. Akibat tanah lonsor itu, sebanyak 30 rumah tertimbun, 5 unit hanyut diseret air bercampur tanah dan 15 unit rusak. “Empat korban tewas ditemukan dalam keadaan berpelukan dalam satu rumah,” kata anggota BNPB, Rudi Syachdiar. Repotnya, kampung itu terletak di tebing. Tak ada jalan raya sehingga alat berat

susah masuk. Jadilah proses evakuasi itu dilakukan secara manual. Menggali tanah dengan sekop dan cangkul. Kampung Nyalindung terletak di lereng bukit. Jika ingin ke sana harus berjalan kaki. Kampung itu berdampingan dengan sungai Cijolang. Sungai ini cukup besar. Isyarat bahaya sesungguhnya sudah diberikan Cijolang pada Kamis sore. Sungai itu banjir. Air meluap menghampiri kampung, tapi maut justru datang dari tebing. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Bandung yang menurunkan tim khusus ke Nyalindung menemukan bahwa kampung itu memang berada di atas gerakan tanah. Curah hujan daerah itu juga sangat tinggi. Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geolo-

penahanan itu tidak sepatutnya dilakukan karena kliennya sangat kooperatif saat diperiksa tidak dan tidak memiliki alasan melarikan diri serta menghilangkan barang bukti karena tidak melakukan perbuatan melawan hukum. Selain itu, Jimmy tidak mengetahui penggunaan dan penyalahgunaan uang APBD Kota Manado. Sebab pembuatan rekening itu dilakukan Ka-

bag Keuangan Welly Rolos dan Sekda Vicky Lumentut. “KPK bertindak tidak fair, sebab rekening gelar itu fiktif dan dipegang oleh saudara Welly Rolos, jadi tidak ada hubungannya dengan wali kota. Klien saya hanya memerintah untuk membuat satu rekening tetapi oleh saudara Welly dan Sekda Vicky Lumantest dibuat beberapa rekening,” kata Humhry. (Persda Network/ndr)

Fazwar Bujang Setelah beroperasi, pabrik itu menghasilkan gas buang yang bisa digunakan untuk pembangkit listrik. Pembangkit berkapasitas 30 Megawatt akan digunakan untuk keperluan pabrik dan masyarakat. PT PLN juga telah menyatakan minatnya membangun pembangkit listrik sekaligus menyalurkan listrik yang dihasilkan. “PLN sudah menyatakan minatnya membangun power plant dan mendistribusikannya,” ujarnya. Keberadaan pabrik pengolahan bijih besi itu memberikan keuntungan kepada Pemprov Kalsel karena ikut memiliki saham di PT Meratus Jaya Steel. Kepemilikan itu berdasarkan nilai aset yang dihasilkan dari penyediaan lahan pabrik. “Investasi kita dengan menyertakan aset berupa lokasi sekitar 200 hektare yang merupakan penyertaan modal daerah,” kata Gubernur Kalsel Rudy Ariffin saat menandatangani kerja sama dengan pihak PT KS, di Jakarta beberapa waktu lalu. Selain PT KS, dua perusahaan besi raksasa kelas dunia juga berniat menanamkan modalnya di Kalsel. Menurut informasi, kedua perusaan pabrik baja raksasa itu adalah Tata Steel Ltd (India) dan Madan Steel dari China. “Dua perusahaan telah bertemu Depperin memba-

has pembangunan tersebut. Mereka tertarik menanamkan modalnya di Kalsel,” ungkap Dirjen ILMTA Depperin, Anshari Bukhari Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar mengamini akan masuknya Madan Steel. Seperti PT Meratus Jaya Steel, perusahaan itu akan membangun pabrik pengolahan bijih besi “Kalau Krakatau Steel berskala besar, sedangkan Madan Steel berskala sedang,” katanya. Saat ini tim dari Madan Steel sudah turun ke lapangan untuk melakukan pemetaan guna menentukan lokasi kantor dan pabrik. Tutup Kabar tak sedap juga menerpa PT Krakatau Steel. Disebutkan, manajemen perusahaan itu akan menghentikan salah satu pabrik peleburan baja berkapasitas 1 juta ton per tahun, pada Desember 2008 mendatang. Penghentian produksi itu terkait sepinya permintaan baja. Sebagian besar pelanggan Krakatau menurunkan permintaan. Nilai penjualan berkurang hingga 30 persen. Hal itu dibantah Raden Gunawan. Dia mengatakan, penghentian produksi Krakatau untuk perbaikan rutin pabrik. “Tujuannya pada 2009, Krakatau bisa menggenjot produksi,” ujarnya. (coi/ant/ kps)

Bank Artha Graha Wisnu Chandra mengatakan mengetahui adanya SMS itu melalui e-mail. “Kita tak tahu motifnya. Tapi tampaknya untuk mengacaukan kondisi perbankan yang sudah baik atau hendak memancing di air keruh,” katanya. Gubernur BI Boediono pun menegaskan rumor lewat SMS itu tidak benar. Dia mengimbau masyarakat khususnya para nasabah tidak terpengaruh. Masyarakat harus mengecek lebih

dulu kebenarannya sebelum melakukan tindakan-tindakan yang bisa merugikan diri sendiri. Anehnya, Kadivhumas Mabes Polri, Irjen Abubakar Nataprawira saat dikonfirmasi tadi malam mengaku belum menerima laporan dari perbankan soal adanya pialang atau masyarakat yang menyebar isu meresahkan itu. “Namun kalau ada, wajib bagi Polri untuk menyelidiki,” kata Abubakar. (Persda Network/aco/amb/ndr)

gi (PVMBG) Bandung, Surono menyatakan desa tersebut berada di zona gerakan tanah menengah dan tinggi. Selain di Cianjur, kawasan potensi gerakan tanah menengah dan tinggi itu juga terdapat di Kecamatan Pakenjeg, Garut. “Kawasan Cianjur Selatan, Garut Selatan dan Sukabumi memang termasuk kawasan rawan longsor. Kondisi itu diperparah oleh kerusakan hutan dan tata lahan yang ekstrim akibat pembukaan lahan hutan,” ujar Surono. Mengungsi Bencana alam juga terjadi di Jakarta, khususnya di sekitar daerah bantaran Kali Ciliwung. Banjir bandang menerjang sehingga ribuan orang harus mengungsi. Ketinggian air mencapai lebih dari 50 sentimeter. Menurut Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya, genangan di Jakarta terdapat antara lain di

Jalan Muara Baru Raya (50 sentimeter), Jalan Kapuk Muara (50 sentimeter), Jalan Kamal Muara (50 sentimeter), dan Jalan Martadinata (30 sentimeter). Sedangkan berdasarkan data dari Satuan Koordinasi Pelaksana Penanggulangan Banjir dan Pengungsi Pemprov DKI, banjir di sebagian wilayah Jakarta ini menyebabkan 6.609 orang mengungsi dari tempat tinggalnya. Jumlah tersebut berasal dari 3.426 warga di Kelurahan Kampung Melayu, Jakarta Timur, sekitar 1.748 warga di Kelurahan Bidaracina, Jakarta Timur, dan 1.435 warga di Kelurahan Bukit Duri, Jakarta Selatan. Warga yang meninggalkan rumahnya itu mengungsi di sejumlah tempat seperti RS Hermina, Puskesmas Kampung Melayu, Puskesmas Bidaracina, dan kantor kelurahan Bukit Duri. (TJ/fam/ ant/vvn)


nusantara luar negeri

Banjarmasin Post

SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

15

Malah Bisa Loyo Permanen ■ BPOM Tarik 22 Obat Kuat JAKARTA, BPOST - Bagi Anda yang biasa meminum obat atau jamu untuk menambah vitalitas, sebaiknya berhati-hati. Pasalnya dalam penelitian Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), obat tersebut dapat menimbulkan kebutaan, bahkan impotensi permanen.

ANTARA/ADNAN

BAKAR UNGGAS - Sejumlah petugas Tim Penanggulangan Virus Flu Burung Dinas Kesehatan Makassar membakar unggas dan kandangnya di Kelurahan Sudiang, Biringkanaya, Jumat (14/11). Pemusnahan dilakukan menyusul ditemukannya puluhan ayam yang mati mendadak dan17 warga yang diduga terjangkit virus avian influenza. Warga tersebut kini dirawat di Rumah Sakit Wahidin Sudiro Husodo.

“Bebaskan Korban Salah Tangkap” SURABAYA, BPOST - Dua terpidana dan satu terdakwa kasus pembunuhan di kebun tebu Jombang, Kemat Cs, yang diduga salah tangkap, tidak menutup kemungkinan menghirup udara bebas. Kapolda Jawa Timur Irjen Herman S Sumawiredja mengakui proses penyidikan kasus yang dilakukan penyidik Polres Jombang salah. Polda Jatim juga mengungkap mayat di kebun tebu tersebut adalah Fauzin Suyanto. Polisi bahkan telah menangkap dua tersangka pembunuhnya yakni Rudi Hartono (21) dan Joni Irwanto (19) warga Kediri. “Kita sudah melayangkan surat kepada pengacaranya, jaksa penuntut umum Kejaksaan Negeri Jombang, majelis hakim yang menangani kasus Kemat Cs tentang hasil tes DNA jasad Fauzin Suyanto dan Asrori,” ka-

Berdasarkan hasil penyidikan, ta Herman usai menjadi Irup tersangka pembunuhnya adaPeringatan HUT ke-63 Brilah Rudi dan Joni. mob di halaman Mapolda Kapolda menegasJatim Surabaya, kan suratnya terseJumat (14/11). but merupakan noMayat di kebun vum atau bukti baru tebu semua diduyang dapat memga mayat Asrori. bebaskan Kemat Cs. Polisi lantas meMabes Polri juga netapkan Imam menindak tegas okHambali alias Kenum polisi yang termat, Devid Eko bukti salah tangkap. Priyanto dan MaIrjen Herman SS “Kalau ada kekeliman sebagai terKapolda Jatim ruan akan ada tinsangkanya. dakan tegas,” ujar Kapolri Kemat divonis 17 tahun Bambang Hendarso Danuri penjara dan Devid 12 tahun. beberapa waktu lalu. Sedangkan Maman masih Kemungkinan Kemat Cs menjalani persidangan. menghirup udara bebas tak Ternyata mayat Asrori diberjalan mulus. Kajati Jatim temukan dikubur di halaman Zulkarnaen tidak akan memrumah orangtua Ryan (30), bebaskan mereka begitu saja. yang tercatat membantai 11 “Proses hukum harus kita orang. Temuan ini menimhormati,” ujar mantan manbulkan pertanyaan siapakan tan Kajati Kalimantan Semayat di kebun tebu tersebut. latan ini di kantornya, keBelakangan diketahui mayat marin.(kps/dtc/okz) tersebut adalah mayat Fauzin.

Kepala BPOM Husniah Rubiana Thamrin, Jumat (14/ 11), mengungkapkan pihaknya telah melakukan penelitian hingga 13 November 2008. Dari penelitian tersebut terungkap 22 obat dan jamu kuat pria mengandung bahan kimia berbahaya. Zat yang terkandung dalam 22 obat tersebut adalah Sildenafil Sitrat dan Tadalafil. Jika manusia mengkomsumsi obat yang mengandung Fildenafil Sitrat dapat menyebabkan sakit seperti pusing, mual, nyeri perut, gangguan penglihatan, nyeri dada, jantung berdebar-debar bahkan kematian. Sedang obat yang mengandung Tadalafil dapat menyebabkan antara lain nyeri otot, pusing, sakit kepala, mual, diare, nyeri punggung, muka memerah, hidung tersumbat bahkan membuat pria menjadi loyo permanen. Tadalafil bersifat melebarkan pembuluh darah sehingga menyebabkan penurunan tekanan darah, pasokan oksigen berkurang, aliran darah ke jantung menurun, nyeri dada, irama jantung tak stabil dan stroke. Berdasarkan undang-undang, obat tradisional dan suplemen tidak boleh mengandung bahan kimia. Kalau menggunakan bahan kimia harus didaftarkan sebagai obat dan hanya bisa didapatkan dengan resep dokter. BPOM juga akan menga-

‘Ada dua industri farmasi dan 11 perusahaan jamu yang akan diproses hukum’ HUSNIAH RUBIANA THAMRIN Kepala BPOM

jukan perusahaan yang membuat jamu dan suplemen tersebut ke pengadilan. “Ada dua industri farmasi dan 11 perusahaan jamu yang akan diproses,” jelasnya. Sanksi pidana penjara paling lama 5 tahun dengan denda paling banyak Rp 100 juta menunggu industri farmasi dan pabrik jamu tersebut. Bila di Indonesia sejumlah obat kuat ditarik, di Meksiko City, pemerintahnya justru membagikan Viagra dan obat kuat lainnya secara gratis mulai 1 Desember. Cuma yang dapat hanya pria di atas 70 tahun. Wali Kota Mexico City, Marcelo Ebrad, beralasan sengaja membagikan obat kuat secara gratis, karena seksualitas berhubungan erat dengan kualitas hidup dan kebahagiaan orang. (ant/kps/ dtc/okz/rep)

Hajar Jahanam Tetap Dicari JANGAN coba-coba meminta jemaah calon haji membeli “Hajar Jahanam” di Arab Saudi. Bila ketahuan, pembelinya akan berurusan dengan Panitia Pelaksana Ibadah Haji Indonesia (PPIH). Hajar Jahaman adalah obat kuat lelaki dari Mesir. Obat ini marak dijual di Arab Saudi setiap musim haji. PPIH bahkan menerapkan hukuman berat kepada mahasiswa Indonesia yang belajar di Mesir dan direkrut menjadi tenaga musiman ibadah haji, bila kedapatan menjualnya. “Wah, tahun ini pengawasan ketat,” kata Lukman (24), mahasiswa Indonesia di Kairo, Mesir, yang baru pertama kali direkrut PPIH sebagai tenaga musiman untuk menyukseskan pelaksanaan ibadah haji. Dia mengatakan pada musim haji beberapa tahun se-

belumnya, pembelian Hajar Jahaman oleh jemaah Indonesia marak. Ketua PPIH yang juga Ketua Tim Teknis Urusan Haji (TUH), Nursamad Kamba, mengancam akan mengusir oknum tenaga musiman tersebut keluar dari Arab Saudi. Menteri Agama Muhammad Maftuh Basyuni juga jauh hari sudah mengingatkan agar mahasiswa yang direkrut sebagai tenaga PPHI dapat mengindahkan aturan tersebut di Tanah Suci. Hajar Jahanam amat populer di Timur Tengah. Obat ini dibuat dari getah pohon tertentu di Mesir dan berbentuk menyerupai batu. PPIH melarang penjualan dan pembelian Hajar Jahanam karena dapat merusak ibadah. Selain itu obat luar ini menimbulkan efek panas. Meski dilarang diperkirakan obat ini tetap banyak dicari. (ant)

Obat Kuat yang Dilarang BPOM

GRAFIS: BPOST/IVANOV


16

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

Pilih

Sesuai

Musik

Suasana Hati

Musik telah menjadi ‘organ’ penting dalam industri perangkat elektronika dunia. Perangkat yang khusus menyediakan musik di dalamnya telah menyedot minat orang di berbagai negara.

A

Data: Berbagai Sumber

GRAFIS: BPOST/IVANOV

Tinggal Bawa Headset PRAKTIS. Demikian alasan para pemakai ponsel memilih produk itu. “Dulu mungkin iya, saya juga pernah beli walkman, dan MP3. Tapi sekarang ada ponsel yang juga bisa menyimpan

lagu untuk musik,” ujar Anny Rizqa, siswa sebuah SMK di Banjarmasin. Alhasil, siswa yang memakai Nokia N73 ini tak lagi melirik iPod atau pemutar audio digital lainnya. “Untuk apa? fungsinya sudah digantikan ponsel kok,” katanya lagi. Marketing sebuah perusahaan pembiayaan mobil di Banjarmasin, Heryadim juga berpendapat senada. Menurutnya, untuk mendengar mu-

pple Computer, sebuah perusahaan AS misalnya, telah mendulang uang dari produknya berupa pemutar musik bernama iPod. iPod digemari dan menjadi ‘teman’ beraktivitas terutama para penggemar musik di banyak negara. Produk pemutar musik lainnya yang tak kalah mendapat perhatian adalah MP3 yang kemudian muncul lagi seri terbarunya MP4. Dalam waktu singkat, produk ini pun demikian populer di masyarakat termasuk di Kalsel. Seperti tak mau kalah dengan produsen khusus pemutar musik, para vendor telepon seluler pun gencar memproduksi ponsel musik. Masing-masing merek berlomba-lomba menciptakan teknologi ter-anyar untuk menyajikan produk digemari pasar. Tak hanya merek-merek yang sudah lama ada seperti Nokia atau

sik, saat ini dia memilih ponsel musik. “Dulu saya pernah beli MP4, karena memutar bisa musik juga video, tapi dengan dengan ponsel Nokia yang ada musiknya saya sekarang tidak pakai MP4 lagi untuk musik. MP4 lebih saya gunakan menyimpan data, kalau file lagu, saya simpan di ponsel karena mendengar musik dari ponsel saya rasa lebih praktis tinggal bawa headset,” ucapnya. (ff)

Handphone dengan Sentuhan Desain Berbeda Setelah melakukan persiapan dan analisa pasar, akhirnya eTouch Mobile Phone masuk ke pasar Kalimantan melalui Starindo yang ditunjuk sebagai distributor untuk wilayah Kalimantan. eTouch adalah merk asal Hongkong yang sudah masuk ke 11 negara (China, Hongkong, Miami, Dubai, Singapore, Malaysia, Vietnam, Thailand, Philiphine, Indonesia, dan terakhir India) dalam usianya yang baru sekitar satu tahun berdiri! eTouch menawarkan lini produk handphone yang innovatif, berkualitas, dengan design ekslusif dan atraktif, garansi 1 tahun, dan tentu saja dengan range harga yang sangat terjangkau. eTouch masuk dengan menawarkan empat kategori handphone: Multimedia Series, Dual Sim Series, Slimest Series, dan juga Black Series. Salah satu produk yang diunggulkan dalam Dual Sim Series adalah D30, sebuah handphone Dual GSM On Music Series, dengan fitur menarik Dual External Speaker sehingga diyakini mampu mengeluarkan suara speaker musik yang cukup jernih, Dual GPRS ON dimana pengguna dapat melakukan browsing internet baik dengan menggunakan GPRS SIM 1 ataupun GPRS SIM2, Bluetooth A2DP untuk kenyamanan mendengarkan musik dengan stereo headset, kamera, FM radio, dan juga slot eksternal untuk memori tambahan. Fitur unik lainnya adalah dimana HP tersebut dapat langsung dijadikan sebagai webcam function hanya de-

ngan menghubungkan HP tersebut dengan komputer melalui kabel USB yang telah disediakan (plug and play). Produk lain yang juga merupakan produk revolusioner mereka dalam slimest series adalah T3, sebuah HP TV tertipis yang ada di Indonesia dengan fitur unik vibrate touch pad. T3 memiliki desain yang sangat ekslusif dan tipis, dengan ketebalan yang hanya 12.7mm membuat HP TV ini sangat berbeda dan tertipis di pasar HP TV di Indonesia. Dibalik “kerampingannya”, ternyata T3 juga dibekali dengan fitur yang sangat canggih. Salah satu fitur yang sangat unik adalah “vibrate Touch pad” , dimana terdapat tiga tombol navigasi sentuh di bawah layar sehingga sangat memudahkan untuk pengaturan multimedia. Pengaturan volume juga dapat dilakukan dengan cara menggeser ke kanan (menaikan volume) atau ke kiri (menurunkan volume) melewati ketiga navigasi touchpad tersebut (bukan menekan salah satu tombolnya). Fasilitas lain yang tertanam di

dalamnya adalah TV Recording sehingga kita bisa merekam acara TV kesukaan kita, Bluetooth A2DP, Camera, Video recording, Mp3+MP4, FM Radio, Webcam Function, dan juga phonebook blacklist. Produk lainnya adalah 1377 sebuah HP multimedia dengan desain yang elegan, dilengkapi dengan kamera, slot external, dan layar besar (1.8 inch) yang jernih (TFT Technology). Adapun m66 adalah sebuah HP slider tipis dengan desain ekslusif dan sudah dilengkapi fitur kamera 1.3 Megapixel. Untuk HP berfitur sederhana, eTouch menawarkan 1322 sebuah HP terjangkau dengan design body yang terbuat dari stainless steel dengan fitur FM radio dan dengan ketebalan hanya 10.2mm saja! Dengan lini produk yang sangat berbeda daripada HP buatan China kebanyakan, dimana produk yang satu memiliki kesamaan bentuk dengan produk yang lainnya, eTouch terlihat sangat berbeda dengan menawarkan produk-produk yang berbeda dari sisi desain dan finishingnya. Beberapa lini produk mutakhir yang masih dirahasiakan (kategori black series) dan akan segera keluar di pasar diyakini akan mampu menjadikan eTouch sebagai merek yang pantas diperhitungkan di pasar Indonesia. Kita tunggu saja gebrakan merek yang sangat berambisi untuk menjadi 5 besar pemain HP dunia ini. ikl/har

Sony-Ericsson, pabrikan ponsel asal China dan Hongkong pun tak ketinggalan menyuguhkan ponsel musik dengan keunggulan masing-masing. Bahkan bisa dibilang, kini eranya fitur musik pada ponsel setelah booming fitur kamera beberapa waktu lalu. Kini audio player menjadi fitur yang membuat sebuah ponsel tampil eksklusif. Manager Product Group Marketing Sony Ericsson Mobile Indonesia, Hanny Sanjaya mengakui permintaan akan ponsel musik saat ini cukup tinggi. Bahkan menurutnya, makin banyak produsen ponsel yang memproduksi ponsel jenis ini, pasarnya terus berkembang.

Dia menjelaskan, selain pasarnya terus berkembang, teknologi ponsel musik pun berkembang sangat signifikan. Artinya, kata Hanny, ada beberapa teknologi yang semula belum ada dalam ponsel musik, menjadi ada. Ia mencontohkan teknologi Gesture Control yang ada dalam ponsel Walkman SE W380i. Teknologi tersebut bisa mengecilkan suara telepon atau alarm hanya dengan melambaikan tangan. Begitu pula dengan teknologi TrackID yang memungkinkan pemilik ponsel bisa merekam lagu dari radio dan dapat mengidentifikasikan judul lagu, penyanyi dan albumnya dengan cepat. Teknologi unik lainnya, sebut Hanny, SenseMe. Teknologi ini memungkinkan pemilik ponsel memilih musik sesuai suasana hati. Teknologi suara sudah tentu juga menjadi perhatian kalangan produsen termasuk merekmerek baru. e Touch, produsen ponsel asal Hongkong misalnya, memakai teknologi dual external speaker sehingga mampu mengeluarkan suara jernih. Siapa paling dominan penggemar ponsel musik? KAPANLAGI.COM Praktisi ponsel di Banjarmasin, Lian Silas mengatakan, ponsel musik terutama digemari kalangan anak muda. “Ponsel musik itu pasarnya kalangan anak muda. Sedangkan iPod, itu adanya di toko komputer dan saya kira jarang sekali toko di Banjarmasin yang menjual,” ujar Silas ketika BPost menanyakan perbandingan pasar antara ponsel musik dengan iPod. Karyawan Adil Komputer, Nanang Hairani berpendapat senada. Menurutnya, pembeli iPod di Banjarmasin tidak begitu banyak. (ff/Persda Network)


17

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008/ 17 ZULKAIDAH 1429 H

BANJARMASIN BANJARBARU KAB. BANJAR TANAH LAUT KOTA BARU/TANBU BATOLA

BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN

24-32 24-32 24-32 24-31 23-31 24-32

TAPIN HSS H ST HSU TABALONG

BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN BERAWAN-HUJAN

24-32 24-32 24-32 24-32 24-32

Garuda City Link Mandala Mandala Lion

06.20 Wita 16.55 Wita 13.15 Wita 16.25 Wita 06.50 Wita

Jakarta Surabaya Surabaya Jogjakarta Jakarta

Wings Air Wings Air Wings Air Batavia Batavia

07.00 Wita 10.05 Wita 13.25 Wita 07.00 Wita 09.45 Wita

Surabaya Surabaya Surabaya Jakarta Balikpapan

Batavia Sriwijaya Sriwijaya Riau Air

14.35 Wita 07.00 Wita 13.15 Wita 07.30 Wita

Surabaya Surabaya Jakarta Kotabaru

Terpaksa Pinjam Baju Teman ■ Polisi Panggil Santri Pesantren Darussalam MARTAPURA, BPOST - Masih mengenakan sarung dan kaos seadanya, Abdurahman (23) santri Pesantren Darussalam Martapura ini terlihat kelelahan. Begitu pula dua temannya, Heriyadi (28) dan Faisal (22), hanya tertunduk di hadapan penyidik Polres Banjar. Sebagai santri pesantren yang jauh dari orangtua, mereka hanya bisa pasrah setelah kebakaran menghanguskan rumah dan membakar seluruh barang milik mereka. Tak hanya itu, mereka pun harus memberikan kesaksian terkait penyebab kebakaran kepada polisi. Pasalnya, sumber api diduga berasal dari bedakan milik Sani yang mereka sewa sejak enam bulan lalu. Pascakebakaran, Abdurahman dan santri lainnya terpaksa mengungsi ke rumah teman tak jauh dari lokasi kebakaran. Seluruh pakaian dan barang mereka ludes dilalap api. Bahkan, untuk pergi ke kantor Polres Banjar, ketiganya terpaksa meminjam pakaian milik temannya. Saat ditemui BPost di ruang Satreskrim Polres Banjar,

ketigaya memilih diam. Menurut satu penyidik dari Satreskrim Banjar, ketiga santri tersebut memang telah dimintai keterangan terkait penyebab kebakaran yang menyebabkan 14 rumah terbakar. Kasatreskrim AKP Sabana Atmojo SIK mengatakan, berdasarkan hasil olah TKP, api diduga berasal dari kompor. Seorang saksi mengatakan, dia mendengar suara ledakan dari rumah bedakan itu. “Tiga santri tersebut memang kita periksa sebagai saksi terkait kebakaran di Gang Budi Darma. Pengakuan mereka, api berasal dari kompor menyusul adanya suara ledakan dari dapur,” jelas Sabana. Sementara itu pascakebakaran yang meludeskan 14 rumah warga telah dibentuk Posko bantuan di sekitar lokasi kebakaran. Puluhan war-

ga terlihat sibuk menerima bantuan berupa pakaian, sembako dan obat-obatan sejak Jumat pagi. Bantuan lainnya berasal dari Dinas Sosial Pemkab Banjar, DPD PAN Kabupaten Banjar, STIE Panca Setia dan Dealer Suzuki. “Posko bantuan sudah kita buka sejak pagi dan beberapa penyumbang sudah menyalurkan bantuannya langsung ke kami,” ujar Tarmiji, Wakil Ketua RT setempat. Sementara di lokasi kebakaran, beberapa santri terlihat masih mengais puingpuing bekas kebakaran. Mereka berharap menemukan barang berharga, seperti uang yang kemungkinan tak ikut terbakar. Beberapa santri yang ditemui di lokasi kebakaran juga memilih diam saat ditanya nasib mereka pascakebakaran itu. Mereka umumnya terlihat masih larut dalam kesedihan. (mia)

BANJARMASIN POST/HERLINA LASMIANTI

LIHAT PUING - Seorang santri Pesantren Darussalam Martapura menyaksikan puing-puing rumah bedakannya yang ludes terbakar, Jumat (14/ 11). Beberapa santri terpaksa menumpang ke rumah teman karena bedakan beserta seluruh barangnya habis terbakar.

Petani Telantarkan Tanaman Sawit BATULICIN, BPOST - Setelah mengalami keterpurukan akibat anjloknya harga sawit, kini petani di Tanah Bumbu dihadapkan pada kelangkaan pupuk untuk tanaman ini. Madsuri (48), petani sawit di Desa Karya Bakti Tanah Bumbu menuturkan, dia bersama ratusan petani kelapa sawit lainnya kesulitan mendapatkan pupuk urea dan NPK. Akibatnya, sawit yang ditanam di ratusan hektare lahan dibiarkan hidup seadanya. “Mestinya, selesai ditanam harus dipupuk, tapi karena pupuk sulit dicari, sawit itu kita biarkan saja,” katanya. Dia mengatakan, beberapa agen pupuk mengaku tidak punya stok, kalaupun ada harganya sangat mahal. Sementara untuk pupuk bersubsidi hanya dijatah 40 kilogram. Menurutnya, harga pupuk urea nonsubsidi di agen mencapai Rp 85 ribu ukuran 50 kilogram, sedangkan urea bersubsidi yang disalurkan perusahaan daerah (Perusda) harganya hanya Rp 60 ribu ukuran 50 kilogram. Sementara itu, harga pupuk jenis NPK mencapai Rp 20 ribu per kilogram. Harga itu tidak sebanding dengan harga sawit yang sangat rendah.

“Kalau beli nonsubsidi, kami tidak dapat apa-apa. Uang hasil penjualan biji sawit hanya habis untuk beli pupuk. Tapi kalau mengharap pupuk bersubsidi, ya sangat lama dan rasanya tidak mungkin datang lagi,” ucapnya. Hal senada dikatakan, Simbolon. Kelangkaan pupuk di Tanah Bumbu makin

menyengsarakan petani sawit setempat. Apalagi, pupuk itu diperlukan terus menerus hingga menjelang panen. “Kami sangat terpukul. Setelah harga sawit turun drastis dari Rp 1500 menjadi Rp 300 per kilogram, kini ditambah susah mencari pupuk. Kalau beli di agen, uang petani hanya untuk beli pupuk,” terangnya. Menurutnya, bibit sawit yang baru ditanam, memerlukan satu kuintal pupuk per satu hektare lahan. Jika telah berumur tiga tahun, kebutuhan pupuk menjadi dua kali li-

pat. “Kami khawatir kelangkaan pupuk ini akibat penimbunan,” ucapnya. Sementara itu, dari pantauan BPost di sejumlah agen penyalur pupuk di Batulicin dan Simpang Empat Tanah Bumbu mengaku kehabisan stok. Agen mengaku, kelangkaan itu terjadi sebulan terakhir. Mereka harus memesan dulu ke Banjarmasin. “Kami tak tahu penyebabnya. Biasanya order dulu ke Banjarmasin, kalau barang ada langsung dikirim,” kata Aini, agen pupuk di Simpang Empat Tanah Bumbu. (coi)

Rambah Kapuas TIM Pembina Batas Daerah (TPBD) Kabupaten Kapuas, menemukan indikasi adanya perambahan batas wilayah oleh PT Agri Bumi Sentosa (ABS), sebuah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Kabupaten Barito Kuala, Kalsel. Berdasarkan inventarisasi yang dilakukan TPBD di lapangan belum lama ini, dugaan perambahan wilayah Kapuas itu terjadi pada dua kecamatan, yakni Kecamatan Kapuas Murung dan Pulau Petak. Ini ditandai dengan temuan sejumlah patok bercat merah yang dipasang oleh pihak perusahaan. Disebutkan, kawasan yang patut diduga telah dirambah itu meliputi wilayah Handil

Puntik Kelurahan Palingkau Lama Kecamatan Kapuas Murung, Handil Banama dan Handil Kakawang di Desa Palambang Kecamatan Pulau Petak, serta Handil Badandan Desa Narahan Kecamatan Pulau Petak. Dalam melakukan inventarisasi, tim mengaku kesulitan karena pihak pekerja lapangan yang ketika itu mereka temui tidak mau memperlihatkan peta izin lokasi. “Tapi kami sudah meminta pihak perusahaan agar sementara waktu menghentikan aktivitasnya di kawasan itu sebelum masalah ini diselesaikan,” ujar sekretaris TPBD Kapuas Lesmiriadi, Jumat (14/11). (ami)

Keloter Pertama Menuju Makkah ■ Seorang Anggota TPHD Batal Berangkat BANJARBARU, BPOST - Jemaah calon haji (calhaj) Embarkasi Haji Banjarmasin di kelompok terbang (keloter) I yang merupakan gabungan dari jemaah asal Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) dan Kota Banjarmasin dikabarkan telah menuju Makkah. Data yang diperoleh BPost dari Sistem Komputerisasi Haji (Siskohaj) Embarkasi Haji Banjarmasin, Jumat (14/11) siang, jemaah asal HSU dan Banjarmasin berangkat dari Madinah menuju Makkah pada Kamis (13/11) pukul 20.15 Waktu Arab Saudi (WAS). Perjalanan dari Madinah menuju Makkah ditempuh lewat darat dengan menggunakan bus. Waktu tempuh antara Madinah ke Makkah yang berjarak sekitar 535 kilometer itu selama kurang lebih delapan jam perjalanan. “Jemaah keloter pertama sudah menyelesaikan ibadah salat 41 waktu di Masjid Nabawi, Madinah. Kemarin, mereka telah bertolak ke Makkah,” ujar Sekretaris PPIH Embarkasi Haji Banjarmasin, Anwar Hadimi, kemarin. Jemaah calon haji keloter I ini akan menempati maktab (pemondokan) di wilayah Ajiziah

Zanub dengan nomor rumah 401 berjarak sembilan kilometer dari Masjidil Haram. Di Asrama Haji Banjarbaru, kemarin para jemaah asal Kota Banjarmasin yang tergabung dalam keloter 8 tengah bersiap-siap untuk berangkat ke Jeddah. Mereka dijadwalkan terbang, Sabtu (15/11) pukul 00.45 Wita. Rencananya, keberangkataan jemaah keloter 8 ini akan dilepas Wali Kota Banjarmasin, Yudhi Wahyuni bersama seluruh camat seKota Banjarmasin. Dalam keloter 8 ini terdapat satu open sheet. Pemiliknya H Ali Asegaf (79) bin Asegaf yang tidak lain adalah salah seorang dari tiga TPHD yang akan mendampingi jemaah asal Banjarmasin ini batal berangkat akibat sakit. Informasi pembatalan berangkat dari yang bersangkutan diterima PPIH Embarkasi Haji Banjarmasin pada pukul 14.00 Wita. Keloter 7 yang berangkat dari Bandara Syamsudin Noor, Kamis (13/11) pukul 20.45 dikabarkan kemarin siang dalam perjalanan menuju Madinah. Pesawat Garuda 767-200 yang mereka tumpangi tiba di Bandara King Abdul Azis, Jumat (14/11) pukul 04.14 WAS. (ais)

Jadwal Masuk Asrama dan Keberangkatan Haji Keloter

Kab/Kota

BDJ-08 BDJ-09 BDJ-10

Tabalong Tapin, Tanbu, Balangan, Banjar

Masuk Asrama Tanggal Pukul 16/11/08 08.00 17/11/08 13.00 18/11/08 17.00

Berangkat Tanggal Pukul 17/11/08 06.35 18/11/08 12.45 19/11/08 17.45

Tiba di Jeddah Tanggal Pukul 17/11/08 14.15 18/11/08 20.25Bjm 20/11/08 01.25

Komandan Pun Ikut Terjun Bebas

METRO BANJAR/DONNY SOPHANDI“

TANGKAP TERORIS - Unit Wanteror dan Gegana Brimob Polda Kalsel memperagakan cara menangkap teroris pada simulasi yang digelar dalam rangka HUT ke-63 Brimob di halaman Markas Brimob, Guntung Payung, Banjarbaru, Kalsel, Jumat (14/11).

ROMBONGAN pasangan calon presiden dan calon wakil presiden dari partai X diadang teroris dalam perjalanan menuju lokasi kampanye. Dua orang pengawal dari Satlantas dan pengemudi mobil VIP yang ditumpangi kandidat presiden cedera terkena ledakan tiga bom rakitan yang dipasang para teroris. Iring-iringan mobil rombongan itu kontan berhenti. Seketika terdengar berondongan tembakan dari senapan mesin yang digunakan tiga orang teroris ke arah mobil rombongan. Melihat situasi demikian, tim pengawal kandidat turun dari mobil dan membalas tembakan. Beruntung sopir yang sudah terlatih bertindak gesit dengan memutar balik mobil untuk menyelamatkan capres dan cawapres. Target penculikan dapat diselamatkan. Namun, teroris yang unggul dalam hal persenjataan berhasil menculik Ketua DPC Partai X dan meninggalkan tas warna hitam yang diduga bom.

Pasukan Unit Penjinak Bom (Jibom) Brimob Polda Kalsel lengkap dengan baju penjinak bom, S3, dan bodyvest serta helm meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP) menggunakan kendaraan taktis (Rantis) EOD. Di TKP, operator Jibom memasang peralatan deteksi X-Ray untuk melihat isi tas yang dicurigai. Setelah melalui proses pengolahan foto, diketahui isi tas berwarna hitam tersebut adalah sebuah bom. Mengingat bom itu termasuk jenis yang mudah meledak jika terkena getaran, Jibom memutuskan meledakkannya di TKP. Setelah semua persiapan dilakukan termasuk meminta warga mematikan sinyal ponsel, bom pun diledakkan. Sementara itu, unit Gegana Sat Brimob Polda Kalsel melakukan pengintaian para teror dengan menggunakan helikopter. Setelah titik lokasi persembunyian teroris diketahui, para sniper turun dari helikopter untuk mengintai jarak jauh.

Tak lama Tim Wanteror meluncur ke TKP menggunakan Rantis Barakuda. Dengan teknik scibi, tim mendekat ke tempat persembunyian teroris tanpa diketahui. Pintu rumah yang terkunci diledakkan. Dalam sekejap, setelah melakukan aksi tembak menembak teroris tertangkap dan sandera diselamatkan. Itulah demonstrasi pengamanan pemilu, menjinakkan bom dan membebaskan sandera yang digelar di Lapangan Sepak Bola Brimob Polda Kalsel di Banjarbaru. Aksi tersebut menjadi salah satu rangkaian puncak peringatan HUT ke-63 Brimob Polri di Kalsel, Jumat (14/11). Kepiawaian anggota Pengamanan Pemilu, Gegana, Jibom dan Wanteror ini mendapat aplaus dari ribuan warga masyarakat yang turut menyaksikan aksi tersebut. Sekaligus menjadi tontonan yang menarik. Sebelumnya, sebanyak 18 penerjun kembali melompat dari atas pesawat cassa milik

Polri di atas ketinggian 6.500 kaki. Salah satunya adalah Kasat Brimob Polda Kalsel, AKBP Nirboyo SiK dan empat anggotanya. Selebihnya dari Paskhas, TNI AU, Kopasus, Kostrad, Gegana, dan FASI DKI Jakarta. Warga terutama anak-anak tampak begitu antusias menyaksikan para penerjun meliuk-liuk di udara dan mampu mendarat tempat di lapangan dengan selamat. Sementara pada upacara peringatan HUT ke 63 Brimob Polri di Kalsel bertindak sebagai inspektur upacara Kapolda Kalsel, Brigjen Anton Bahrul Alam. Anton membacakan amanat Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri yang isinya memerintahkan jajaran Polri, khususnya Brimob untuk menghindari tindak kekerasan dengan menjunjung tinggi HAM dalam melaksanakan tugas. “Juga jalin kerjasama yang harmonis dengan TNI dan seluruh komponen masyarakat,” katanya. (ais)


bumi antasari 18 Tanah Laut Punya Saksi Hidup Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008/ 17 ZULKAIDAH 1429 H

■ Penyelesaian Sengketa Tapal Batas Tunggu Pemprov PELAIHARI, BPOST - Benang kusut sengketa tapal batas antara Pemkab Tanah Laut (Tala) dan Pemkab Banjar belum juga terurai. Pemprov Kalsel yang diharapkan menjadi penengah hingga kini belum juga turun tangan.

BANJARMASIN POST/IDDA ROYANI

PENGHASILAN TAMBAHAN - Seorang pekerja pada usaha ternak ayam potong plasma milik Rahmat di Desa Tajau Mulya Kecamatan Batu Ampar Tanah Laut sibuk mengumpulkan kotoran ayam. Kotoran ayam dan karung bekas pakan merupakan sumber pendapatan ikutan yang cukup lumayan bagi peternak.

Pemkab Tala tetap kukuh dan meyakini Pemkab Banjar telah mencaplok wilayahnya. Ini didasarkan pada peta RBI (Rupa Bumi Indonesia) yang dibuat Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakorsurtanal) tahun 1991. “Kami juga punya saksi hidup yangg mengetahui persis masalah tapal batas itu, yaitu Bapak Anang Ani, tokoh masyarakat Desa Bentok Darat Kecamatan Bati-Bati. Beliau juga mantan Sekdes dan mantan Kades setempat puluhan tahun lalu,” ucap Kabag Tata Pemerintahan Setda Tala, Mulkani Awie,

Anak 11 Tahun Terjaring Razia Preman PELAIHARI, BPOST - Suasana pasar malam di Kompleks Bajuin Plaza Tanah Laut (Tala), Kamis (13/11) malam berubah tegang selama beberapa puluh menit. Sejumlah preman setempat lari tunggang langgang begitu mengetahui belasan personel Samapta Polres Tala mendekat. Aksi kejar-kejaran pun terjadi, namun mereka akhirnya bisa dibekuk. “Tujuh orang preman berhasil kami amankan. Mereka langsung kami serahkan ke Satuan Bina Mitra untuk dibina dan diberi arahan,” jelas Pjs Kapolres Kompol Aminullah Shahab didampingi Kasat Samapta Krisman Hutagaol, Jumat (14/11). Ketujuh preman tersebut masih berusia belasan tahun, seorang di antaranya

berstatus pelajar, Hasimin (19), warga Desa Bumi Jaya Kecamatan Pelaihari. Yang lainnya adalah Iwan (20) pegawai swasta warga Bramban, Winarno (17) buruh warga Desa Bumi Jaya, Rahmani (17) pegawai swasta warga Sarang Halang, Ahmad Sudarya (11) pegawai swasta warga Desa Tabanio Kecamatan Takisung, Rudi (17) pegawai swasta warga Desa Tebing Siring Kecamatan Pelaihari, dan Madil (16) pegawai swasta warga Tebing Siring. Mereka tidak ditahan. Polres Tala hanya sebatas memberikan pembinaan dan arahan supaya mengubah tabiat buruk, begadang dan meminum minuman keras serta memalak. Mereka juga diminta membuat surat pernyataan

tidak akan mengulangi perbuatannya. “Saat kami grebek pukul 21.00 Wita, mereka sedang minum-minuman keras. Perbuatan mereka itu selama ini cukup menganggu masyarakat, terutama pengunjung pasar di Kompleks Bajuin Plaza. Apalagi, menurut laporan masyarakat, kadang mereka memalak pengunjung pasar,” sebut Krisman. Operasi Sadar Kencana II (razia preman dan pekat) Kamis malam itu juga menangkaptiga orang yang sedang main judi domino di Jalan Hadji Boejasin Pelaihari, tepatnya di depan Kantor Pengadilan Agama (PA). “Tidak perlu takut melapor kalau ada preman atau pemalak, kami jamin kerahasiaan identitas pelapor,” ucapnya. (roy)

Jumat (14/11). Seperti telah diwartakan, sengketa berada di titik 11 di Desa Bentok Darat dan Desa Kiram Kecamatan Karang Intan (Banjar). Sesuai kesepakatan, rapat kedua Pemkab yang difasilitasi pemprov, beberapa waktu lalu, kedua pihak dilarang beraktivitas di titik sengketa. Namun, Pemkab Banjar melakukan aktivitas di titik 11 di kawasan Sungai Apukan. Kegiatannya berupa pembangunan jembatan besi dan pengerasan jalan. Ini yang kemudian memperuncing sengketa tapal batas. Wajah

BPOST/ROY

DRS MULKANI AWIE Kabag Tapem Setda Tala

Bupati H Adriansyah sempat merah padam saat meninjau tapal batas itu dan menyaksikan langsung adanya aktivitas fisik yang dilakukan Pemkab Banjar di situ. Merujuk peta RBI dan keterangan Anang Ani, beber Mulkani, kegiatan fisik yang

dilakukan Pemkab Banjar tersebut menjamah Desa Bentok Darat Tala. Sesuai peta RBI dan keterangan Anang dan tokohtokoh masyarakat setempat lainnya, batas wilayah Pemkab Tala dan Pemkab Banjar di titik tersebut adalah Sungai Apukan. Namun kegiatan fisik yang dilaksanakan Pemkab Banjar menjamah hingga menyeberangi Sungai Apukan yang masuk wilayah Desa Bentok Darat. Pemkab Tala berharap persoalan tersebut bisa secepatnya dituntaskan. Jika terus dibiarkan berlarut-larut, maka akan merugikan masyarakat dan pemerintah daerah. “Kami sudah dua kali melayangkan surat ke pemprov. Surat kedua kami kirim via faksimili Kamis (13/11) kemarin,” ucap Mulkani. (roy)

Penadah Motor Curian Dibekuk MARTAPURA, BPOST - Penadah sepeda motor asal Tabalong, Johansyah alias Ancah Naga (39) dan rekannya Bahrani (26) ditangkap Tim Unit Curanmor Reskrim Polres Banjar. Keduanya diduga terlibat dalam perdagangan kendaraan bermotor hasil curian yang terjadi di sejumlah wilayah, termasuk Kabupaten Banjar. Ditemui di ruang pemeriksaan, hanya mengenakan celana pendek tanpa baju, Ancah Naga terlihat lesu saat menjalani pemeriksaan di

ruang penyidik Satreskrim Polres Banjar. Bapak empat anak ini ditangkap petugas di rumahnya, Desa Pemarangan RT 1 Kecamatan Tanjung. Bahrani ditangkap tak lama kemudian di Desa Paliat Kecamatan Kelua, Tabalong. Kedua orang Tabalong ini merupakan komplotan penjual kendaraan hasil curian. Kepada BPost, Ancah mengaku baru sekali menjadi penadah, sebelumnya dia bekerja di sebuah perusahaan batu bara, PT Cahaya Buana Makmur Lestari (CBML).

“Jadi penadah baru satu kali, sebelumnya saya bekerja sebagai karyawan di PT CBML, perusahaan batu bara di Tanjung,” katanya. Kapolres Banjar AKBP Iswahyudi Cahyo melalui Kanit Curanmor Sony B mengatakan, penangkapan keduanya merupakan pengembangan dari kasus curanmor di Kabupaten Banjar. “Dari laporan korban itu, kita kembangkan dan berhasil menciduk Bahrani dan Ancah Naga sebagai penadah,” jelas Soni. (mia)


banua anam

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008/ 17 ZULKAIDAH 1429 H

19

Perda Tata Ruang Hambat Investasi AMUNTAI, BPOST- Tata ruang wilayah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) yang saat ini belum ditetapkan dalam sebuah peraturan daerah (perda), membuat investor yang berminat menanamkan modalnya di kabupaten kaya potensi pertanian ini belum berinvestasi. Peraturan perundangan yang mengharuskan daerah harus memiliki payung hukum mengenai tata ruang sebelum memberikan izin terhadap masuknya investor, menyebabkan pemerintah di

kabupaten yang 80 persen lahannya terdiri dari perairan rawa-rawa ini tak bisa berbuat banyak. Kepala Bappeda HSU, H Khairil Anwar menuturkan, selama kurun waktu bebe-

rapa tahun terakhir HSU kedatangan sekitar tiga perusahaan besar yang berminat menanamkan modalnya dibidang perkebunan kelapa sawit. Namun tida satu pun dari mereka mendapatkan izin. .Pada tahun 1995, tata ruang Kabupaten HSU pernah ditetapkan dalam perda. Namun pemkab harus segera merevisi menyusul pemekaran kabupaten HSU yang melahirkan Kabupaten Balangan. Pascapemekaran wilayah yang harus disertai dengan

Jalan ke Dwi Warna Ditutup

■ Saat Konser Musik Samson BARABAI, BPOST - Sebanyak 130 personel gabungan kepolisian Polisi Resort (Polres) HST, Kodim 1002/Barabai dan Danyon 621 Manuntung akan dikerahkan untuk mengamankan konser grup musik Samson di lapangan Dwi Warna Barabai, Minggu (16/11) pukul 20.00 Wita. Wakil Kepala Polres HST, Kompol Teddy Mukmin Artono Sik mengatakan permintaan ratusan personel dari pihak panitia tersebut untuk memberikan rasa aman bagi pengunjung, serta demi kelancaran konser yang diprediksi dihadiri ribuan orang ini. “Kami menyatakan kesiapan untuk mendukung pelaksanaan konser dengan jumlah personel yang banyak

tersebut,” kata mantan Kasat lantas Poltabes Banjarmasin ini didampingi Kaur Bin Ops Satlantas Polres HST, Suwiji, Jumat (14/11). Untuk menjaga ketertiban saat konser bertajuk Musik Enjoy Consert Soulmate ini, pihaknya akan melarang pengunjung membawa botol air mineral masuk ke dalam lapangan Dwi Warna. “Ini untuk mengantisipasi lemparan botol saat konser berlangsung, selain mencegah masuknya minuman keras ke arena konser,” ucapnya. Demi kelancaran lalu lintas, Satlantas Polres HST juga terpaksa menutup empat ruas jalan yang aksesnya ke Lapangan Dwi Warna, mulai pukul 17.00 Wita. Empat titik

ruas jalan yang ditutup itu, Jalan Bhakti menuju ke kediaman bupati, jalan dari arah Jembatan, Jalan Pelajar, Jalan Hasan Basri serta Jalan Perwira dan Ganesya, dekat lapangan Dwi Warna. “Bagi pengunjung yang datang bisa saja lewat jalan ini tentunya mesin motor harus mati. Tempat jalan yang ditutup juga bisa digunakan untuk tempat parkir,” jelasnya. Sebenarnya ruas jalan itu jalur mati atau jalur yang di padati pengguna kendaraan. Sedangkan yang jalur yang banyak dilalui yaitu jalur dari satu arah. “Dengan begitu, penutupan ini tak terlalu menghambat aktivitas pengguna jalan lain,” ujarnya.(arl)

penyusunan revisi tata ruang kembali, perda tata ruang yang sebelumnya berlaku tidak bisa digunakan lagi. Sementara daerah menyusun revisi tata ruang dengan mendatangkan kembali konsultan, ternyata tidak sampai pada bentuk peraturan daerah. “Ini menyusul terbitnya perda baru yang menyatakan 30 persen luas wilayah harus memiliki kawasan lindung, sehingga rencana tata ruang yang telah disusun konsultan harus dirombak lagi. Karena anggaran 2008 belum ada, maka baru akan diprogramkan pada 2009,” kata Khairil. (yud)

BANJARMASINPOST/WAHYUDI RACHMAN

KIRIM MEBEL-Aktivitas pengiriman mebel kayu di Kabupaten Hulu Sungai Utara. Produk mebel dari kabupaten ini biasanya dipasarkan ke Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur.

Bisnis Judi Lewat SMS ■ Dua Bandar Kupu Ditangkap TANJUNG, BPOST - Aparat Polres Tabalong telah menertibkan berbagai bentuk perjudian, termasuk bisnis kupon putih (kupu). Namun, perjudian dengan sistem menebak angka tersebut masih marak di Kabupaten Tabalong. Kamis (14/11) aparat Polres Tabalong menangkap dua bandar kupu, Zainal Arifin alias Ipin (45) dan Ahmad Rizal alias Rizal (37). Keduanya ditangkap oleh tim gabungan Satuan Reskrim Polres Tabalong dan Polsek Tanjung, di rumahnya masingmasing, Jalan Basuki Rahmat

RT 1, Agung, Tanjung. Penangkapan ini berawal dari laporan masyarakat yang menginformasikan mereka diduga mengedarkan kupu. Menurut informasi, mereka yang gemar mengadu nasib dengan cara menebak angka undian tersebut, cukup banyak. Pasalnya, bila tepat menebak dua angka yang diundi, dengan membeli Rp 1.000 bisa mendapatkan Rp 75 ribu. Tiga angka Rp 350 ribu dan empat angka sebesar Rp 2,5 juta, tergantung kelipatan pembelian. Putaran bisnis kupu itu dilakukan tiap hari.

Agar tidak terendus aparat, bisnis kupu itu tidak lagi menggunakan buku kecil berlapis karbon. Tapi hanya dengan secarik kertas kecil atau mengirim SMS (short massage service), pembeli sudah bisa memasang taruhan. Bahkan, transaksinya kadang cukup dengan menyebutkan angka yang ditebak sudah bisa memasang taruhan. Rata-rata pembelinya itu adalah orang yang sudah dikenal. “Untuk membuktikan bahwa kedua pelaku memang menjual kupu, kita coba ‘pancing’ dengan berpura-pura

PURI MAHARANI

SPA & CLINIC PUSAT PERAWATAN WAJAH & TUBUH

Jl. Kampung Melayu Darat No. 111 A / RT. 10 Telp. (0511) 3268155 Bjm Jl. Raya Panglima Batur No. 6 Telp. 0511-7575717 Banjarbaru

NEW TREATMENT Disc 30%

Greentea Ratus

Disc 20%

Mandi Coklat 150 rb - 120 rb Mandi Kopi Body White Instant 250 rb - 200 rb

225 rb - 160 rb

Facial Bleaching, Herbal Pink, Bio, Acne, AFA FILL, Vit C

PRODUK PURI TIDAK DIJUAL DI PASARAN

60 s/d 180 rb

Untuk perawatan seluruh Tubuh Disc s/d 30% ~ ~ ~ ~

Sadet Singset, Pelangsing Inj. B.White, B.White Candle, PPR 2 in 1 SPA Relaxasi, Mandi Susu, Mandi Rempah, Therapy Telinga, Vil. Pipi K.K Breast Up (Pengencangn Payudara), Pencerah Bibir, Ketiak, Selangkang Creambath, Masker, Hair Spa, Rebonding, Manicure/Pedicure

Pembentukan Tubuh Instant Langsung Bawa Hasil dan Permanen Payudara, Pantat, Tangan, Kaki, Vagina, Varises, Wajah dan Dagu

membeli kupu kepada mereka sebesar Rp 100 ribu,” kata Kapolres Tabalong, AKBP Taufik Supriyadi melalui Kanit Buser Bripka Arifin, Jumat (14/11). setelah dipastikan pelaku memang mengedarkan kupu, beberapa anggota tim gabungan langsung bergerak menangkap mereka. “Dari hasil penggeledahan, kita juga menemukan barang bukti berupa tujuh lembar catatan pembelian kupu, satu buku tulis, sebuah kalkulator, HP dan uang Rp 1.490.000 yang diduga hasil bisnis kupu tersebut,” kata Arifin. (mdn)


20

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

BANJARMASIN LOWONGAN DIBUTUHKAN SEGERA

LOWONGAN

DIJUAL TANAH

DIJUAL MOBIL

HANDPHONE

JASA

RUPA-RUPA

Dcr. Karywti llsn SMU/SMK blm menikah,jjr. Lmrn antar lsg ke Indotech, A.Yani Km.4,5 No.5 samp.LC.Mini Market 7368596.

Djl.tnh Jl.Raya Serongga Km.1,5 dkt Polres luas 1600 Kab.Tanah Bumbu. Hub.087815151511/081351789164.

Suzuki Karimun Th00 Akh. Merah Met orsnl, trwt fas lkp var tangan 1 asli Bjr Hub 081349772222.

6111666-6111888/7111333s/d7111888/ 7100777-888-2000-6000/6133000-777-888/ 6233888-999/6277888-8000/6211999-8000/ 7147000-6789/081251000111-123456131313-030000-70000-25555-7777081348474645-343434/08525146666648260000-270000-308888-289999 Hub085251377777

CHEAP WOSS . Kinclong & gesit. Jasa cuci setrika. Pahe 5kg=20rb (10x gratis 1 pahe)/kg 5rb. Siap antar-jmpt.Hub. (0511) 9110522/081347025002.

Bc.Norsehan MLM SOPHIE MARTIN Paris. Hub. (0511) 7707235/081954 66957 utk jd member baru dpt diskon keanggotaan.

141108O

1. Salesman (pria) 1, 3, 4, 6, 7 (S) 2. Sales Counter (wanita) 1, 3, 4, 6 (SC) 3. Finance (wanita) 1, 4, 5, 6 (FNC) 4. Marketing Spv (pria) 2, 4, 5, 6, 7 (MS)

Dcr. Karywti umur max.20th tinggi 165cm llsn SLTA pnmpln mnrk. Lmrn lsg ke RAY SURF Jl.A.Yani Km.1 No.65 Bjm. Lmrn diantar dari Tgl.18 Nov.08.

Persyaratan :

824748

1. Minimal SMU 2. Minimal S1 3. Berpenampilan menarik. 4. Usia maksimal 27 tahun. 5. Berpengalaman dibidangnya. 6. Menguasai MS office. 7. Memiliki sepeda motor + SIM C

Dcr. Marketing & Tentor Fis,Kim,Bio, Mtk,PKPS utk Lembaga Pend.Nas.S1 Manajemen Pemsran,pglmn. Fas.gaji, bns,transf. Krm ke LP3i Jl.Veteran Ruko No.20 Rt.21 Bjm 7754406. 824739

*** Sinar Cellular *** Jl.belitung laut No. 20 banjarmasin

Terdahsyat! Kursus Montir Spd.Mtr cuma 2,5 bln dijamin bisa. LPK SENTRAL TEKNIK BJM (0511) 7484750. 131008A

Dcr. Llsn STM Listrik pny.SIM A,max. 25th. Lmrn lsg CV.Wisantra Jl.Kol. Sugiono 50 Bjm. 813923

Dicari Sopir Kirim barang max 35th, jujur, kuat, mau angkat barang, rajin, niat kerja. Kirim ke POBOX 559 Bjm 813948

Dcr.sgr Sales Supervisor persyratn Pria umur max.35th,pend.min.SMA/ sdrjt,mmlk SIM A dan SIM C,bersedia ditmptkan di luar kota,diutmkn yg berpenglmn. Lmrn lkp dialmtkn ke PT.Lenko Surya Perkasa Jl.Sutoyo S No.455A 3352961 Bjm. 824186

Dibthkan Score Girl (Wnt) & Cleaning Service . Lsg antar ke GG1001 Bilyard Jl.Hasan Basri 2/3/4 Rt.18.

Permhn T.36=90jt T.42=100jt Lt.10x20 Um ringan hrg.nego di Km.8,2 msk Manarap . Hub.081349770768. 813645

Cash & krdt T.56/16;77/170,proses cpt & mudah Komp.H.Iyus Jl.S.Adam . Hub. 7433485/08164569217/4315551. 823674

Djl.rmh Perm.fas.PLN,PDAM, Telp. Lt.720m2 Jl.A.Yani Km.5,5 hrg.nego. Hub. 0811507521 TP. 824148

Rmb br cck u/investasi cluster T.50/200 Kota Citra Graha Pal.18 dkt Danau, blm dihuni. Hub.081390009003. 824360

Djl.RSS Type 21 uk.7x12m2 di Alalak hrg.37jt nego, Rmh kayu T.36 uk.10x 14m2 di Komp.Persada Permai hrg.29jt nego. Hub. (0511) 7377054. 824441

Disewakan rmh baru+perabot T.130, up.suasana alam sejuk & tenang, KT3,KM3,lkp,AC,teralis,dapur basah+ kering uk.20x15m2 (terdiri dari 2 bgn: r mh induk&pendopo+kolam ikan Komp.Banjar Indah Permai min.2th hrg.nego. Hub. (0511) 7377054. 824443

Dcr.Karywan bs bw kend.roda 3,SIM A/C.min.SMA. Krm lmrn ke Pondok Karya No.50 Rt.36 Gatsu 70235 Bjm.

Jl.Cemara Raya Gg.Agatis 4 Rt.41 No.14C K.Tangi Lt.10x20m,Lb.6x18m. Fas.lkp,SHM. Hub. (0511) 7561451 TP.

824306

824618

Dibthkan sgr Sales Rep.(Wnt) penglmn. dibidang penjualan Motor & membawa cv ke HOTPIPES (0511) 3364761/62.

Djl.cpt rmh siap pakai BU di Komp. Bumi Mas Citra No.81, Jl.A.Yani Km.4,5, SHM,Lt.120m 2,Lb.120m 2, 2Lt, 4KT, 2KM. Fas.AC,PDAM,PLN, Telp, Car Port,siap pakai. Berminat Hub.0811 514980 maaf TP.

071108F

101108F

Dibthkan sgr Tng Pmsrn/Marketing Pria/Wnt max.32th min.D3 siap training. Krm lmrn cv,ft trbru ke PO.BOX 531 BJM plg lmbt 2 mgg stlh ikln. Cntmkn kode (MKT) dknn atas amplp dtjkn Up.Bp.Elfani.Z. 824403

Walk in interview. Dicari Sopir SIM A/ B1, berpengalaman. Hub. 7406726. 824433

Dcr.sgr Karyawati brpnglmn/tdk ke RIRIE Salon Jl.Gunung Sari No.36 Bjm 7446371/0811503454 dtg lsg! 824469

Dibthkan sgt sgr 1.Sopir, max.47th, SIM B1,jjr,bertanggungjwb, 2.Kenek, jjr, rjn, bertanggungjwb,max.35th,antar lmrn ke Jl.Pramuka No.77 Rt.20 Ruko Dpn.Perum Mitra Mas samping Ruko Indovison 7322456. 111108C

Dibthkan sgr: 1 org Staf u/Bag.Pajak syrt: Pria,pend.min.D3 Perpajakan, peng.kerja min.2th sbg staf pjk,meng. perpajakan,umur max.35th,sanggup bekrj krs,ulet&jjr. Lmrn ditjkn ke PO. BOX 996, plg lmbt 2 mgg stlh iklan ini. 121108

Dibthkan sgr Tng.Penjualan,ADM br pglmn,max.28th,min.D1,siap ditmptkan di luar kota. Lmrn bw lsg ke: Brigjend H.Hasan Basri Bukat No.10 Rt.4 Barabai. 824545

Butuh sgr 70 Karywn/i utk dididik & dilatih ke pss: Mnjr.Ast.Mnjr,SPV, ADM, Gdg,Produksi,Pramuniaga syr t: SMU/K sdrjt,D3-S1 Umum,max.30th, tdk sedang kul,lajang,pend.gratis, bawa lmrn lsg ke PT.Sukses Mandiri Jl.Pramuka No.38C Rt.12 samping Gdg.PipaParalon,pkl.09.30-14.00 wita. 824564

Dibthkan sgr seorang SPM ,utk Penjualan Cat Tembok. Syrt: 1.P/W umur max. 25th,2.Pend.SMU/sdrjt,3.ulet, tekun & ramah, 4.mampu berkomunikasi dg baik. Lmrn ditjkn lsg ke Jl.H.Basri No.18 (Ruko K.Tangi) samping Primagama/Telkomsel. 824588

Dcr. Guru PAI,B.Ing,Eko . Lmrn lkp antar ke SMA Islam Sabilal Muhtadin. Plg lmbt 1 mgg stlh iklan. 824603

Dibthkan 3 org Sales Kanvas Motor srt lmrn ke Tk.Satu Simp.Sei.Bilu. 2 mgg stlh ikln ini. 826442

Dcr. Karywn/ti jual Burger,jujur,rajin, kerja sendirian 9 pg-9 mlm ke: Tk.Roti Choco Jl.Sutoyo S Rt.6/110. 824650

Dibthkan Tkng Pangkas Rambut berpenglmn,jjr,sopan,profesional. Hub.0818397122/ 7564383. 824645

824646

Banjar Indah Permai III Rt.25 No.53 Bjm Lt.491m2,SHM. Fasilitas lkp. Hub. (0511) 7116358/9104847. 824660

Dikont/Kost Komp.BIP Jl.Banjar Indah Permai III Rt.27 No.31 Bjm (Blkg Htl Rattan Inn). 081348476310/ (0511) 7235871.

824730

Djl/dikontrkn bgunan tp Jl.Raya Hdl Bakti cck u/rmh mkn,kantor,mess. Fas.lkp. Hub.lkp. Hub.0811511911 TP. 812724

Kost Putri Jl.A.Yani Km.8 Komp.Rina Karya Blok Aster No.13,dkt Jl.Raya. Fas.lkp.spring bed. Lmri AC/non AC. 081348113999/7710799. 813629

Terima Kost Putri Jl.Komp.Cempaka Putih (Kuripan) Dpn.Gg.Limau No.70 Rt.9 . Hub. 081351125579/ 3254104. 823999

Pav.permanen kramik,KMD/WC/dapur lok. dkt TULIP K.Tangi 450rb/bln inc PLN,PDAM. (0511) 6225756/0813 49562395. 824147

Dijual/dikontrakkan Ruko Km.1 s/d 9 & Kampung Melayu . Hub. (0511) 6143709/4365031. 824174

Menerima Kostan. Fas.kmr mandi+ toilet+tmpt tdr lux,TV,AC Jl.Saka Permai 45. Hub. 7492005/0812100 31138.

Rmh Jl.A.Yani Km.5 Komp.Dharma Praja Jl.Simp.Dharma Budi. Fas. lkp, grs,pgr,3KT,2KM bs dg prbtan. Hub.08125050463/ (0511) 7439365. 824622

Dikontrakkan Ruko 1 pintu. Fas.PLN, PDAM,Telp Jl.A.Yani Km.6 uk.4,75x 25m. Hub. (0511) 7403195/3353566. 824699

Terima kost u/Karyawan Fas.lkp,AC, TV,Cuci,setrika. Jl.Manggis/Sarikaya No.9A 7766227. 824720

Rmh Komp.Wildan 3KT Rp 450rb/bln min.6 bulan. Hub.0852 5127 2339. 824712

Dikontr.rmh Komp.Bunyamin Permai 1. Fas.lkp+perabot 4KT. Hub.08115020 74/0811514447/3258244. 141108-D

DIJUAL TANAH

812884

Dibuka lg kav.baru uk.10x22 Um.200rb ccl 100/bln Jl.Brigjen H.Hasan Basri Km.13 Rt.8 Handil Bakti CV.Mitra Syariah 7750106-7462551-0813490 41718. 812901

Djl.tnh SHM pinggir Jl.Tol Lingkar Selatan Km.17 L.85xP272m hrg.85rb/ m2 nego. 7337234/081348739845.

824667

813128

Walk-in interview,dbthkn sgr; Acc, PR,Trader dg syrt: S1/S2 Acc,D3/S1/ S2 semua Jrsn,S1/S2 IESP,MGT umr PR/Trader 21-30th,Acc max.25th,IPK min.2,75 (PR) min.3,00 (Acc/Trader). Hub. (0511) 7105527,Bp.Nawkhi.

Dijl sebidang tanah luas 4.693M2 Lkp SHM Lok Desa Bentok Kampung Kec. Bati-Bati Kab Tanah Laut Hub 081953783814 Hrg Nego

824700

Dcr.SPV S1 sgl Jursn,AKT (S1 Akunt. Wnt,max.25th,lajang) & ADM (D3 Eko). Krm ke HAPPY PUPPY Jl.A.Yani Km.5 Rt.01 No.1/3A Bjm. 824715

Dcr. Karywti yg berpglmn u/memimpin Toko,pend.min.SMU,jjr,rjn,bertanggung jwb,pny kend.send.+SIM C. Lmrn bw lsg interview ke Anugrah Mandiri Jl.A. Yani Km.6 No.12A (samp.PPP) Bjm. 824713

Dcr. Karywn utk ditmptkan di Batulicin ADM 2 org & STM Mesin 3 org. Lmrn krm ke PO.BOX 625 Bjm. 824703

824265

Tnh ltk Golf 1 km masuk ke dlm P.225 L.50m 1,5 ha luas 12.500m. Hub.081 93 6160266. 824358

Djl.tnh Komp.PLN Handil Bakti Berangas Barat uk.10x24,5m2. Hub.085251898429 TP. 824420

Tnh uk.15x25x34 pinggir Jl.A.Yani Km.14.200 Gambut . Berminat Hub. Gazali 081351372615/(0511) 6284 275. 824466

Tnh seb.Pelabuhan Perahu/samp. Pabrik Lem PT.Intan Wijaya (Trisakti) Bjm Kalsel SHM.44 L.69.700m2. Hub. (0511) 3257035/081953685558 TP.

824434

Shogun 125 Night Rider Th.2008 hitam,istimewa,harga Rp 13,9jt nego. Hub. (0511) 7369139. 824599

Djl.cpt Honda Supra ramping ‘97 hitam orisinil,mulus harga 6jt nego. Hub. (0511) 6235036. 822607

PELUANG BISNIS

INVESTASI DINAR IRAK sedia set 41.800 & pecahan. Kami termurah. Buktikan. Hub. 7666555/9277781.

091108J

Djl.cpt Kjg Komando Th.’92 hijau lumut AC dingin,pajak baru,hrg.45jt/ nego. Hub.081348451892. 814330

Djl.cpt Truck PS120 Th.’95 kond.jln. Hub. Toko Oli Serumpun Jl.A.Yani Km.7,9 081349088779/Upi. 824336

Dump Truck Rino HT merah ‘03 harga nego. Hub.081348490822. 824341

Bak Dump Truck untuk Fuso/hitam barang bagus. Hub.081348490822. 824342

Sedan Soluna ‘01 wrn silver,body mls trwt hrg.63jt nego TP. Hub. (0511) 7590793/085230520593. 824290

Mits Kuda Super Exed Th00 Biru Silver, orsnl, bd klng, AC dbl, lkp, tgn 1, asli Banjar 85jt Hub 08125018455. 101108-A

824396

824451

Szk Sidekick Th.’96/’97 merah met. AC,RT,CL,Alarm,VRmPjg br,trwt skl h.73,5jt nego. 081251028931. 824452

Cpt.Mbl pribadi Tyt Crl Twincam 91 44jt,Kjg LGX 1.8 ’01 mls,TV,Audio 122jt nego. 7716456/08125017282. 824483

Djl/over krdt KIA Visto ‘03 AC,Tape,jok kulit,remote,hrg.nego. Hub.0888 8906977- (0511) 4773125.

812352

Mau jd Agen Pulsa Elektronik All Operator? Gabung segera di XP server. Hub.085251717333. 041108M

Program Investasi Cerdas... klik aja di www.tugu-monas.com/?id=freelife 824054

Pengen Pulsa Gratis , bergabung! DBS,Bisnis terdahsyat th ini (0511) 7494464/081349596190. Kdng 081528809139, Tnjg 08125022812, Kotabaru 08125090977, Negara 0812 5050212,Banjarbaru 085251724187. 824060

Distributor Dinar Iraq terlengkap. Paket + pecahan Th.2006 & 2008 hanya ada ditempat kami. 7425090/ 7355996. 824399

1 set isi 50rb Dinar=800rb ,bergaransi! Buruan. Sedia set & pchn,hrg termrh. Hub.Grosir Dinar Irak 7252289. 111108D

Investasi 3,6jt hasil min.1,3jt/bln sampai milyaran/th (sehat-kerenkaya). Buktikan? 7566515/081351 597989. 824479

Investasi sgt prospektif Lahan Plasma Sawit lok.Kab.Banjar. Hub. (0511) 7566515/081351597989 No.SMS. 824478

Trend Bisnis Masa Depan! jd kaya dg Internet Marketing. Investasi 80rb (1x bayar). Dpt ratusan juta klik www. jutawanmandiri.cjb.net. 824535

Bisnis Terdahsyat! Dptkan Gratis Pulsa & bonus s/d 5jt/mgg. Hub.Petrus 081251029007,Sarip 0852488829 26,Fedra 081349394555. 824554

824528

824613

Kjg Krista ‘97. Fas.lkp,jrg pakai, terawat, hrg.Rp 97,5jt/nego. Hub.087 81 5209544.

141108

Jimny Th.’89 putih, siap pakai Rp 29jt nego. Hub.081351261515/ 7455009. 824655

Szk.Carry ’85 Tugas Kita merah,siap pakai,radio,tape,AC,VR,body mls,std Rp 21jt/nego. Acun 7588443. 824659

Kijang G Th.’95 merah metalik,AC, Tape, siap pakai hrg.nego. Hub. 081349700045-(0511) 7502092 TP. 824662

Honda City VTec Matic ‘05 htm kond. bgs,Pjk br,Nopol bgs asli Bjm hrg.142jt nego. 0811501036/(0511) 7405180. 824685

Djl. Suzuki Baleno Th.2000 biru harga nego. Hub. 081348011082. 141108A

Taruna CL Th.’04 silver kondisi bagus siap pakai harga nego. Hub.08173 51447 maaf TP. 824725

Nissan Frontier ’02 4x4 silver met. harga Rp 59.999999 (nego). Hub.085 249699099.

Pembersih Cair RT , dllnya,mengajak anda u/gbng jd Agen/Stockist se Kalimantan bns: Umroh/RSS/Msn Cc/ TV/HP 7359627. 814647

Investasi menjanjikan? Dinar Irak jwbnya!! Sedia Set 41.800 Dinar & pecahan 25rb Dinar, 10 Set bonus lampu UV. Hub. 7311964/081351862281. 824722

Dapatkan Fas DBS : Ag pulsa pribadi all oprtr, murah, krt Diskon, As BRIngin Life + Komisi. Hub. 08125021067, 0511 6113678, 081349562395 (Bjm); 081348 921567 (Tanbu); 0852493630 70 (Ktb)

824732

KIA Carnival Matic ‘00 hitam. Fas. lengkap Rp 80jt/nego. Hub.081150 7059. 824749

Nissan X-Trail ST ‘04 kuning met. std,hrg.Rp 170jt/nego. Hub.0859205 55559/081319174778. 824747

Xenia Th.’05 coklat metalik,AC, Tape,VR,full Var.hrg.nego. Hub. (0511) 6252637. 141108.

Over krdt New Ford Ranger DC 4x4 biru 3000cc XLT M/T Okt.2007 sisa krdt 9x. Hub.081388050126. 141108B

Djl cpt Visto Th02 Akh. Biru Muda pakai audio full var asli Bjr Hub 0811504948 / 0511-7499988.

824533

Xenia Li 1.0 VVTi Sporty Th06/07. Silver Km rendah pakai pribadi hrg 110jt net bisa TT cash/krdt Hub 753 5899/6212000/081349573777.

141108-C

141108-E

Escudo 1.6 Th04 M/T Biru orisinil terawat hrg nego bisa TT cash/krdt Hub 7535899/6212000/081349573777. 141108-F

824299

Flexi cantik 051-17171717-05117171818/051-17171819/7141414. Flexi Hoki 0511-6168-168. Hub. BIP Ponsel (0511) 3367108. 824546

Flexi 6333000/6333111/6333444/ 6333666/6333777/6333888. Hub. BIP Ponsel Hub. (0511) 3367108/0852 51245124. 824544

Dtmpt km tdk ada gangguan ,stok kosong,lambat,Direvesal. Hub.MKios M.Pulsa 085654257873 kwalitas & mutu no.1. 824651

JASA CV. SENTRAL AC Bkr pasang, service, perb.AC rmh & ktr,semua merk AC. Hub. 7408439/08125057997. 816305

DIMENSI STUDIO Jasa Digital Fotografi-Video Shooting & sedia Album Hardcover. Hub. (0511) 7464 696/08125036669. 101008H

TEKNIK ELEKTRONIK menerima panggilan perbaikan TV,Tape,VCD, DVD,PS1,PS2,dll.Hub. (0511) 7406535/08152115733. 812315

Melayani Pembuatan Kapal TugboatTongkang-LCT Angkutan BBM Pertamina via sungai 7516989/ 0811506446. 812416

BAGUS LAUNDRY Cuci & Setrika Rp 7000/kg. Buka tiap hari 06.00-21.00 antar jemput gratis. (0511) 7462982.

813043

TARYO TECHNIK Servis ditempat, TV, Kulkas,AC,Mesin Cuci,Dispenser, dll.Hub. (0511) 7602132/4228566. 813193

Anda capek, Terapi Massag e solusinya,trsdia:Facial,Creambath, Llr.Hub.Yana.S (0511) 6245306. Kami dtg tdk SMS.

824661

824604

HR All Opr Pls Elektri 24 jam ketik Reg.nama.almt.krm (031) 77921000 (www.havararefill.com) sedia Software.MLM.Hah.YM 1 juta.Grs.

824671

6565SBY

Arsitek,Arsitek,Arsitek full Komputer 3D Animasi dan Jasa Tukang. Hub.081348942598.

SUSU Kesehatan Naco IgG Plus jadi member baru / stokis & M Stokis Hub FAHRUL 7308543/7406606

824710

071108-C

BORNEO FINGGERPRINT Terima Jasa Penjualan,Instalasi absensi sidik jari. Hub. 7549810-08125113334.

Usaha cepat & Peralatan Catring yg masih aktif & menguntungkn Hub 0511-7641947/ 085751574203.

813508

ELEKTRONIK

Ingin Anak Cepat Pintar? miliki kunci berhitung tercepat di dunia hrg.20rb. Hub. 7515123/081349794123.

Jual beli,tkr tbh,service & prwtn PS One,PSX,PS2,PS3,PSP,X-Box,Box 350,Game Boy,Stick+isi Games:PS2, PS3,PSP,NDS Lite,X-Box,Film,lagu& foto,Upgrade & Down Grade,Service, bs ditgg.Hub. 7573838,7248134, 4431547.

812473

KURSUS pot.rambut Rp 3jt ,cuci muka 2,5jt,jilbab kreasi 500rb,make-up 2jt,terapi telinga lilin. Jl.Cemara Raya K.Tangi (dpn Puskesmas K.Tangi) 3305653/081351993174. 812729

LPK MULAWARMAN Kursus mengemudi mbl hny Rp 300rb dijamin bisa. Hub. 4365054 (samp.SMA 2) bs antr jemput. 813780

Paket Promo!! Kursus B.Inggris Rp 200rb. Kursus Komp.Rp 250rb khusus pelajar&mahsw disc.50%. Info 3306119/6148089/3306151. 823960

NASA Bljr Mengemudi 350rb PASTI BISA, bs dpt SIM A. Hub.Jl.A.Yani Km.3 Bjm. (0511) 9131333/7559808 seb.Ktr.Askes.

812981

824052

MASTER FLAS Kursus Tehnisi HP (550rb) bonus CD,buku,Tolkit Call/ SMS 6102018/085248170907. 824050

PRIVATE & GROUP (PR,UAS,UAN) SD-SMP-SMU (Mtk,IPA,B.Inggris, Komputer). UNIKA 7658188, 08134 8245503. 824143

Mengemudi hanya Rp285rb dijamin bisa. Hub BORNEO Training Centre Jl Cemara Raya No.34 K.Tangi 3306250/6133310 091108G

Les Bhs.Inggris Private/Group lulusan Univ.Maranatha Bdg utk TK,SD,SMP&SMU. Hub.0815726760 88/08562245583. 824416

Terdahsyat! Kursus Montir Spd.Mtr cuma 2,5 bln dijamin bisa. LPK SENTRAL TEKNIK BJM (0511) 7484750. 814485

Pelatihan Perakitan Komp & Instal SO Rp 35rb, pelatihan Internet Rp 15rb. Tgl.29&30-11-08. Hub.BORNEO TRAINING CENTRE Jl.Pahlawan No.18 3264822. 824556

Heboh di Bjm Diklat 6 bln ,prog khusus Teknisi Komp.& Jaringan, full praktek & dijamin bisa. Mulai Diklat 15 Des.08, siswa terbts 14 org/kls. Hub.BORNEO TRAINING CENTRE Jl.Cemara Raya No.34 Rt.39 K.Tangi Bjm (0511) 3306250/6133310 Jl.Komp.Melayu No.18 Rt.8, Bjm. (0511) 3264822/6161 128. 824557

TECHNO FLASH pengalaman sejak ’05,Teknisi HP Hardware & Software sampai bisa, 600rb,sedia penginapan luar daerah, Jl.A.Yani Km.39 samp. Partai Hanura Kab.Bjr Ruko No.10 Mtp 7512089/08134833118. 824567

812381

Internet murah di rumah , Unlimited/ sepuasnya 199rb/bln. 512kbps. www.bagusnet.net.id 3265328. 812442

SERVICE KOMPUTER : Tehnisi ke rmh Anda. Hanya Rp 50rb lbh praktis, mrh & bergaransi. Hub.081351144123/ (0511) 6207123. 812474

GAMES Komputer Anime, PS3, XBox,Dokumenter terbaik, Farcryz, Mike Tyson, Megaloman, terbaru & lengkap bisa Request 7768022.

813837

Isi Games PSP (2rb) ,full Games PSP 500GB/(300rb),V-Gen MicroSD 1Gb(30)2GB(50) 4GB(90),Fdisk 2GB(65),Service Komputer,Games PC, STUDIO 60 7456060-7426060.

813841

RUMAH CUCI CINTA Jasa cuci & setrika Rp 7000/kg,siap antar jemput+ gratis.Hub.SMS 7429768. 041108L

Terima Perbaikan Spring Bed,segala macam Sofa (ganti kain). Hub. 3351038/4368828. 823995

“CITRA SERVICE” AC,AC Mobil,AC Alat Berat,Kulkas,M.Cuci,Dispenser. Hub. 7418558/08125050198. 824070

HOME PLAZA Design-RenovasiBangun baru,rumah tinggal, perkantoran & Hotel. Hub.Ir.Adi 7420002. 824099

AZAHRA & TASYA Video Shooting bermacam2 acara melayani transfer & edit. Hub. (0511) 7374442 & 7459 137. 824129

DANY TEKNIK panggilan service AC,Kulkas,Mesin Cuci. Hub. (0511) 7513468.

824404

824131

Data hilang/terdelete, Win anti rusak,service,game,program,Website, desain,new program PDA,rakit. JOGOROGOCOM (0511) 7607456.

PIJAT TRADISIONAL JAWA body scrub,gurah organ kwntaan tdk mnrm SMS,wil.Bjm bs dipggl. (0511) 7643777 (Wiwik) 081351976859.

824629

824150

RIZKI COMP 7400067/7712256 Ready P3-866/P4-1.6/1.8/MB+Proc P3/P4/Ram 128MB/DDR1/Laptop second Monitor 15" baru=550.

KEBUGARAN SOLO melyni paket: full body massage,body scrub,facial, reflexy,aroma therapy. Hub. 6278003.

824648

Anda butuh uang tunai? Sgra jaminkan BPKB Anda. Hub.kami Jl.Kinibalu No.16 Rt.57 (0511) 7603538/ 7070199.

Pusat NB (2ND) kond.95% Tosh Cel= 3,95jt, Nec Cel=3,9jt Acer C2D=5,95jt, Zyrec Dual=4,7jt dll Bjb 7639929. 824735

HANDPHONE SYITI SCUDETTO Accesories, sparepart,Jafs,UFS3,Setool,Cruesed & member Update. Trm servis Hub. 7376676 Jl.Pekapuran samp.Tiara Ponsel. 812575

MANDALA CELLULAR, Melayani partai & eceran Accesories,Sparepar t, Voucher & HP Jl.A.Yani Km.31 Guntung Payung Spg.Zipur. 4777605. 812686

Flx7104999,5999,6278999,7 630888, 6177000,6205000, 6213000 ,6206206, 6235235,7664466,4477 ,7755, 7352345, 7070707 S i m p 081251077777, 37777,3456, 001111,008888,009999,010000 Hub085 251687878 812752

Dual Simcard solusi 1 HP 2 Nomr tnp hrs.bongkar casing Ponsel. Hub. 4315000-081348004900 (http:// dualsimcard.blogdetik.com) 813390

824362

101108E

RF LAUNDRY Jasa cuci & setrika 6000/kg mlyni cuci blnan antr jmput gratis djmin bersih & wangi. 4311716/6152667. 824432

813161

CS GAMES CENTER , Penjualan par tai/eceran,PS1,PS2,PS3 full Games,PSP,XBox 360 dll, Service Center Playstation,psng HDD+isi Game lkp. Trm murah,kualitas jamin, Jl.Kinibalu Ruko No.3 Bjm/Jl.A.Yani Km.35 (samp.Museum) B.Baru 7331798/7688353/081351990400. 813163

GAMES SOLUTION (Play Station murah/terpercaya) Service bergaransi/ berpengalaman,Ruko Jl.Pahlawan 64 3273448/7704030/khusus parta-an. 081351933448. 813693

PS3,PS3.,PS3!! Pkt Promo PS3+full Game 4,5jt (terbatas). Hub. ADITYA MUSIK Jl.Niaga Timur 2 3366186 (samp.Tk.Firdaus). 823681

DO ELEKTRONIK jual beli baru bks TV,PS1/PS2,DVD,Kulkas dll.Kmi siap dtg ke rmh anda.Hub. 6119023/ 7533654/08164530912. 823953

ARIES ELEKTRONIK jual beli baru bekas TV,PS1/PS2,DVD,Kulkas dll. Kmi siap dtg ke rmh anda. Hub. 7410613/081349674144/7707613. 822604

ABEL PLAYSTATION GAMES: Jual/ beli/servis; PSX,PS1,PS2,PS2HDD, PSP,PS3 isi games Jl.Sutoyo S samp. Apotik Teluk Dalam 7647362. 824657

RENTAL/CARTER CV.NAILA RENT CAR . Hub. 77588 86/085251651666. Sedia Innova, Avanza,Sedan Getz,Kapsul LSX. 819231

CITRA TRAVEL (0511) 7400677/ 0811511911, sedia L200 (4x4),Tyt Rush, Innova,Avanza,Pick Up (LGX 250rb) harian/blnan. 270908A

RUPA-RUPA DEPO AIR MINUM SIST :UV.Konv-RO Bio Energy+Hexagonal:menetralisir racun dlm tubuh,bnyk bns sedia sparepart depo ttp galon,tisu.RIMA (0511) 7403088-7413088-08135140 3088. 310708B

813746

211008C

ISI GAME PS3! Kunjungi.... kami Surabaya Game Duta Mall Lt.Dsr. (Dp.Optic International) 6175418. Buka MARIO BROSS GAMES CS-Jkt. Jual+Acc, PSP, Gboysp, NDS, PS1 (500rb) PS2 (1,5-1,9jt) PS3 Full Games+X-Box 360(4,6jt brg terbts) terlkp, Dutamall Lt Dasar (Dpn Butik Saila) 0511-6100232

DEPO AIR MINUM ISI ULANG Sist. UV-R.O (NASA USA),Ozon,Bio Energi, Hexagonal,Water Treatment, byk bonus,garansi,sedia Sparepart depo: gln,ttp,tisu,dll. Std Depkes SNI. Hub.GLOBAL FILTERINDO (0511) 7406726/7403388/0811503331 cash/ kredit,hrg.mulai 10jt-an.

MAMA LAUNDRY jasa cuci & setrika garansi wangi bersih rapi,cpt selesai Rp 6500/kg antar+jemput gratis.Hub. 3361244/SMS 08115002661.

812631

PS2 DVD (10 kst-2 stick-MC) 1.6jt, PSHD (2 stick+MC) 2,5jt, Service,isi Game, tkr tmbh Jl.Skip Lama Blkg Kampus STIENAS 7408122/081351988822.

824009

813542

816830

812615

OMEGA GAMES Jual-beli rsk-baik, TV,HP,dibeli PS1-225,Psslim-750rb, PSDVD-1jt,PSHDD-1,5jt.Djl.PS1450rb,PSSlim-1.450rb PSDVD 1600rb.PSHDD-2.500rb.PSP Slim 2300. Bs diantar ke rmh. 7667787/ 085750111111.

LPK ARUM Bljr bs 3 mcm mbl,Innova, Xenia,Jazz Rp 350rb. Hub.Jl.S. Par man/Gatot S. Hub. (0511) 7558582/7378573.

PIJAT TRADISIONAL JAWA khusus panggilan tidak menyediakan tempat. Hub.Lisye (0511) 6150250.

Djl. CD/DVD Blank ,kotak,label,kertas Fuji dll.hrg.Ok. Hub. (0511) 7751313 (Bjm)/4774174 (Bjb).

141108-D

824737

KURSUS

813378

AHLINYA WC MAMPET Sal.Air Wstafel,Betup,Cuci piring,Septitank, dll. Grnsi tanpa bongkar,bikin sumur bor. (0511) 7255533.

824417

TURUN BERAN BADAN SULIT? Apa kata dunia! klik.www.belokkanan.com.

DE2 PRODUCT Jasa digital Printing, spanduk,seragam kantor,bordir,logo, papan reklame/billboard. Hub. (0511) 6148220/08125044746.

KOMPUTER

Honda CRV ‘00 biru met. Fas.lkp. kond.siap pakai harga 122jt (nego). Hub. 4708166/081348770703.

141108-

091108D

KAYU TANGI TECHNIC HW & SW : Service HP,Flash Unlock,SIM Not Valid Bb5/N Series,HP Ver. China Miracle (Nokia K.Touch,Hi-Tech-i-Mobile dll). Hub.Jl.Adhyaksa No.9 Rt.35 samp. Kampz.UNISKA (0511) 7580123.

101108A

Djl. Anjing Rottweiler keturunan import.CH.Jerman bs utk Karyaguna. Hub. (0511) 9108343.

SURABAYACOM , Spesialist Printer, infus,ser vis & aksesoris Bjm. 3356985.Kdgn: 22772. Barabai 43668.

011108-I

Jimny Katana GX ‘95, biru mlm,AC, Tape,VR,body klg. Hub. (0511) 6290485 hrg.nego/TP.

091108C

GADAI HP Praktis & murah, jual/beli & servis HP, Permata Ponsel Jl Veteran (Sebr Prima Vision) Hub 7580087/081351912232

824665

BM Variasi Kaca Film Anti gores hny Rp 150rb. Alarm+Remote+CL Rp 250rb,DVD Mbl Rp 700rb. Audio & Accesories Rp 1.250jt.TV double Din lkp Rp 2,450 s/d 2,9jt Jl.A.Yani Km.4,5 Bjm. (0511) 6261006.

SERVICE PANGGIL Grs,Generator, TV,VCD,Radar,SSB,Kulkas,Ins.Listrik dll. Hub. (0511) 3363164.

121108-A

PELMA P4/256/20GB/CD/17"=1,5jt P3-933+17"=1,2jt Mon 17" 400rb HD 20/40 DDR SDRAM FD Mon 15"New 600rb Hub. 7429944

Escudo Th.2001 warna hitam,AC, Tape, VR,full Var,hrg.nego. Hub.08134 8181063.

813731

Isi As/Simpati ckp tekan *212* No Tujuan#Yes(gratis SMS) As 5=6rb, S5=5,750 Jl Nagasari (Djok Mentaya) Gg Guntur Rt17 No10 tidak ada target, mendline 250/TRX 085651336666

Menerima Massage Tradisional Jawa asli juga menerima Massage body Scrub & llr refleksi. Hub.Atik (0511) 6184344 No.SMS.

824708

824709

813558

THOMASINDO ALL OPRTR Real Time,Reply ada SN asli,MKios/XL/ Sev,dll & nama anda. Sprt mmlk Server send. 085251876488.

812983

Over krdt Jimny Katana ‘03 AC,Tape, PS,VR siap pakai Km.baru 56000 sisa 22 bln Rp 2,8jt/bln,hrg.Rp 20jt/nego. Hub.081348810911/ (0511) 7306633. Kijang LGX Th.2000 1.8 lengkap siap pakai. Hub. (0511) 7602279 maaf TP.

813663

Krisis? Anda bingung mnmbh pendptn. Solusinya? jdkn no.HP anda menjdi My Tronik,All Oprtr kami. Tnp biaya adm, mdl ringan,cpt,24 jam,jrng gangguan, komplain gmpng,cek saldo grts,trx grts (fren). Hub. SELL SHOP 3257127, 3270142,9028000,08195102700 atau di dealer My Tronik di sel Kalimantan.

CV.MITRA AC Servics Repair Freon bkar/psg AC rmh/ktr sgl merk garansi. Hub. 7071000/081349323999.

824536

824608

823120

MENTARI PHONE Spes.Service= PDA HP,Satellite/GPS,semua jns krskn,garansi,terjamin 100%.Hub. (0511) 4367136/7417779.

812766

Djl.mrh Feroza S.E Th.’96 hrg.58jt & Feroza Independent ’97 hrg.68jt semua istmw. Hub. 081329241593.

Djl salah 1 Katana Th88 / 90. AC, TR, VR hrg 26,5jt & 32jt Hub 05113365488 / 6155290.

824542

Shogun 125 R ‘08 bln Juli biru htm New Stripping,double disc.Km.1000 Tgn.1 99% 14,2jt nego TP. 0812512 7373.

Kijang Krista ‘97 , Kjg PU 04, Escudo 95 & 99, Sidekick 96 Hrg Partai Showroom Madinah 0511-7417022

Promo Akhir Tahun Tnh kav+SHM tanpa DP cicilan Rp 136.700 (lok.spg Kota Citra Graha) 7428484,47780 64,7761507,7250526.

824550

101108D

Revo CW Bln 3 Th.’08 putih Km +/6700 brg bagus harga nego. Hub. (0511) 7369992 TP.

020708C

141108-B

Djl.tnh utk kebun karet Sawit Ls.3Ha lok. Tambang Ulang dkt Pabrik Sarung Tangan Karet hrg.nego. (0511) 7452243.

Djl. Honda CS1 Batman ‘2008 baru 2 bulan hrg.Rp 16jt/nego. Serius & No.SMS. Hub.081351697778.

824193

824508

Tnh hak milik Ls.412m2, Jl.S.Adam Gg.Berlian Kel.Surgi Mufti Bjm Utara ,hrg.nego. 0816212650 TP.

824063

Dptkan pnghsln tambahan dgn bergabung di DBS . By.aktivasi pendftrn 200rb. Hub. 0511-7703077

824636

824594

Honda New CBR 150R Th.2008 merah,biru,hitam,ready stock. Hub. (0511) 7681983/6266767/7351958.

Ovr krdt/cash Escudo 2.0 Th.01 hijau bamban,full Var,orisinil,122jt (trmsk kreditnya) 081351792891/ 7562214.

Xenia VVTi Th.’07 Aqua blue spt baru Km.20rb,TV,CD,PW,PS,hrg.124jt. Hub. 7505892/4365251.

Djl.tanah Jl.S.Parman/A.Yani/Km.7/ Km.9/Km.11/Km.17. Hub.08135 1347447/7439550 TP.

824668

813945

121108A

Dibthkn 1 org Sopir Laki2 25-35th, berpenglmnn,punya SIM A,jujur, berpenampilan rapi. Lmrn antar lsg ke Jl.Veteran No.10 Rt.35/11 Bjm. 3257986 Toko Alpha Game.

Dibthkn sgr 1.ADM Penjualan,ADM Piutang,Accounting (mengerti Pajak & Komp.). Laporan uang: Wnt,D3/sdrjt, penglmn.min.2-3th. 2.Drafter 3D Max & Cad Interior, 3.Sales Marketing penglmn bid.bahan bangnn,min.D3. Lmrn lkp ke PO.BOX 648 BJM. Plg lmbt 1mgg stlh iklan.

813811

Kijang Super Long ‘90 silver metalik AC Radio, tape Hub 7722444 cash/ krdt 75358/6212000/081349573777.

Dikontr.rmh Jl.Ratu Zaleha Gg.Galuh Sari. Fas.PLN,3KT. Hub. (0511) 325 2739.

812588

Perush.Komp.bth sgr: ADM Penjualan Wnt.min.D3,single, Serabutan Pria, SMA, SIM C,single. Lmrn ke Jl.Kuripan No.9B Bjm.

191008-I

Over krdt Taruna ‘03 AC,Tape (CD+ Kaset), PS,CL.Ass AllRisk.Angs.2,5jt/ bln,hrg.45jt. 085251596776.

Szk.Futura 1,5 Pick Up Th.’03 Tgn ke1, jrg pakai,Km.±13rb,trwt skali hrg.55jt nego. Hub.081251028931.

824653

824649

Avanza G VVTi Th06/07/08 Baru Hitam, Hijau, Blue Aqua, Silver. Jazz Vtec ’07 Hub Showroom H Amiruddin 0511-7453538 / 3265383.

824658

DIKONTRAKKAN

141108-G

DIJUAL SPD MOTOR

824383

DIJUAL MOBIL

Rmh SHM Lt.240m2 Lb.158m2, PDAM, Telp,PLN Jl.Bumi Asri Timur IIA No.11 Km.8 Perum Persada Mas Bjm .081357474764 TP.

Djl.tnh pinggir Jl.A.Yani Km.11 , SHM Lt.18x31 cocok utk Ruko Hub.081351 887660.

Dcr. 1.Koord.Mktg (KDH) ; Pria,SMU punya kend.sendir i, 2.Marketing (MKTG); P/W,SMP,punya kend.sendiri (posisi 1&2 penghsln UMP 825rb). Lmrn dikrmkan ke PT.Nusantara Surya Sakti Jl.Pramuka No.2H (Tembus Terminal Km.6) Bjm.

131108-A

Djl.tnh pinggir Jl.Tol Lingkar Selatan dekat Simp.4 Malintang L.39xP.37 SHM. Hub.mlm hari 081348342593/ 081349415398.

Carry Pick Up 1.5 Th/’02 putih,Tape, Ban baru,Pjk baru A.n.sendiri jrg pakai hrg.nego. (0511) 7508310.

Dibthkan sgt sgr: 1.Sopir max.47th SIM B1,jjr,bertanggungjawab, 2.Kenek, jjr,rjn,bertanggung jwb,max.35th, antar lmrn ke Jl.Pramuka No.77 Rt.20, Ruko Dpn Perum Mitra Mas Samping Ruko Indovision 7322456.

824656

824619

Dijual sebidang Tanah bersertifikat Gg AMD II Pekapuran Raya Uk.10x15 dan 20x15 Hub 0511-3252184

824711

DIJUAL RUMAH

cantumkan kode posisi yang diinginkan di pojok kanan atas

824601

Djl.tnh Komp.Banjar Indah Lt.400m2, SHM,hrg.nego. Hub.081250991140 Tanpa Perantara.

140808A

DEPO AIR MINUM ISI ULANG Pkt Kesehatan Multisistem,Hexagonal, Ultrafiltration,R.O (NASA USA),Water Treatment,Byk bonus,Design Proses oleh Sarjana Kesehatan UI JKT. Garansi,Std Depkes,SNI hrg.mulai 16jt.Hub.OASIS (0511) 7417410/ 081349463579. 150908A

DEPO AIR MINUM & SPAREPARTNYA hrg.grosir. Hub. (0511) 7314424081351551010-081348020004. 810657

Jual Baju Senam,mcm2 mdl & Bj. Rng Muslimah,ada uk.bsr,bs retur, grosir,eceran & jual mcm Anggrek, spesialis,Cat Leya,Panda,Denro dll. Hub.0811520705/7707892/3354128. 812720

Jimbaran Catering & Restaurant mlyn pesta pernkhn, Bk puasa, halal bihalal, prasmnn, nasi ktk, rantngan, snack box hrg mulai 7-25rb 0511 7641947/085751574203 (antar grts) 812750

AIR MINUM ISI ULANG terlengkap & termurah,teknologi mutakhir Jepang, Australia,Kanada. Full Otomatis kualitas & servis terjamin,standart Depkes SNI 01-3553-1996,tersedia ttp galon&tissue.Hub.OMEGA 7708555/ 3350555/08152125858/08125009093. Cash/kredit. 241008E

MLM BRACINI ,Garsel Garucci Shoes Manet Bsn Muslim. Hub.Bjm: 6100 599/081349457979 Bjb: 4773607/ 081349759700. 813188

K 2009,Stiker,Brosur,Poster,Und. kawin, Kaos,Buku,K.Nama,PIN, Agenda. 3272600,7587272 SUMBER MAS .

ADITYA RENT CAR Sedia Ford Ranger ’08,Strada,L-200 ’06,Mazda. Hub.08125006367/081351913300. 811583

BANJARBARU TRANSPORT CAR Rental Kjg,Innova,Kpsl,Avanza, Xenia,L-200 Strada,Sdn Hnd City 7572295/081348467147. 812327

BSM RENTAL BJM Mobil baru: jam2an,harian,bulanan+Sopir. Hub. (0511) 6236333/081251/0812510353 33. 812924

WIJAYA RENTAL B.BARU Innova, Avanza,Xenia,L200,Ford Ranger dll. Hub.081351010794/ (0511) 75030 84. 812939

CV.RAYYAN ANUGERAH : Rent Car (Avanza,Innova,Jazz,Steam,Strada) p.brg&jasa. Hub. 7610693/08582 1120693. 813613

MANDIRI RENTAL CAR tersedia Mbl Strada 4x4 Avanza,bs disewa bulanan, harian Bjm. (0511) 7513019/0811 501842. 813668

Disewakan L-200,Toyota Avanza. Hub.M-19 RENT CAR (0511) 7243929 & 081351087999. 813819

PASHA RENTAL BJM Menyewakan Avanza G.’07 VVTi,double AC,jam2an, hr-an,bln-an. Hub. 7070040/08565 1123769. 813829

KHARISMATIK RENT CAR Mydkn Avanza ’08,Innova,Kjg Kpsul (djmn Ass pnmpg) bs jam2an,hr-an,bln-an 3263667/0811510525 trf nego. 041108J

SHIDDIQ TRAVEL 7403871/ 7408531, sedia Innova,Krista,Avanza, Xenia jg Spd.Mtr Supra Fit,Revo, Zufiter MX & Z. 824013

DIANA RENTAL CAR Sedia Kjg, Taruna, Sdn,L-200,Bus,Innova,Avanza (0511) 3250017/7400773/081151 8404/08125100884/7604848. 824015

MUTIARA RENTAL 7493322/ (0511) 3259636/7523377/0811519649 sedia Innova,Krista,Avanza,Terios hrg.sewa nego.

291008A

824034

BINTANG TEKNIK Spesialis (panggilan) serv bongkar/psg AC rmh/ktr, kulkas, M.cuci & rental organ tunggal+ pny+ Sound 7761825/085251085 330.

Penting! Bg Jemaah Haji,bwlah Susu Kolostrum NACO utk menjaga kesehatan anda. Pesan Hub. 7762388.

824445

PERSEWAAN BADUT Teletubies, Micky Mouse,Bebek,Naruto dll. Hub. (0511) 7411625/7429768.

RIZKI RENT CAR sdg Kjg,Terios, Xenia,Avanza 08,Innova 08 bs jam2an hran/blnan. (0511) 7766303/0813 51312790.

VIESTA PHOTO & VIDEO Melayani: Acara Pernikahan,Perkawinan,Ultah dll. Hub. (0511) 7459376 HP.08134 9489455. 121108B

ELECTRO SERVICE AC,Kulkas, Mesin Cuci,Dispenser,dll. Hub. (0511) 7627921.

813878

041108K

Dapatkan ilmu pelancar dan penderas rejeki super ampuh.....???? pahami isinya klik http://www.formulabisnis. com/?id=ARISWANH 824087

ARY MANDIRI THERAPI,Reflexy, Massage,Spa,Treatment,Accupresur. Hub.08125138799/ (0511) 6206900.

IFA DAHSYAAT... Edisi Akhir tahun koleksi terbaru & terlengkap info lebih lanjut. Hub. (0511) 7722028/08134 9789007.

824635

824207

824638

824161

CAKRAWALA Innova,Avanza, APV, Terios,Alpard,Mercy,Triton,L-Cruiser, Hammer. 7505450/0811 5004506/ 081528233779. 824237

RAHAYU RENT CAR: Innova, Avanza, Xenia,Kjg LGX (0511) 3274275-7562807-081251008643251108. 824328

Bersambung ke Halaman 22 ...


Banjarmasin Post

SABTU

15 NOVEMBER 2008 / 17 ZULKAIDAH 1429 H

BANJARMASIN

21

BANJARMASIN

BANJARMASIN

BANJARMASIN

BANJARMASIN

BANJARMASIN

BANJARMASIN

BANJARBARU

Jl Tanjung Raya Blok IV No30 Rt20 K.Tangi Lt8x12m2 Hub05117767876 TP V.024317-18/11 Harga 175Jt Nego

Rmh Jl Belitung Darat Gg Karya V/ 4. Lb 8x13,7M Hub 08565167929 TP. V.023787-3/12 Harga 80jt Nego

Djl rmh Jl Sutoyo S Simp 4 Yavahut No1188HP081398598519/08125074879. V.024470-22/11 Harga Nego

Jl Kamp Melayu Darat No27 Jln raya (sblh Depot Valen) 08115004956/3250698. V.024468-29/11 Harga Nego

Ruko 3Lt Jl Pramuka Samp Komp Kemuning Raya 085296646084/7480150. V.24587-22/11 Harga Nego

Rmh T120 Jl Pramuka Komp Rahayu PembinaIVBlokB22Rt23 lkp05117132640. Harga Nego V.023857-19/11

Djl ruko Jl Putri Jjg Buih / Samp RSUD Bjb 4773723 / 0811511842 / 7573596. V.024019-15/11 Harga Nego

Rmh Jl S Adam Komp Bumi Lestari Hijau No23 Lt203m2 Lb168m2 Hub7662652 Hrg Nego V.024393-21/11

Rmh Jl AYani Km 5 Komp Dharma Sakti SHM Fas lkp Hub 085751129000. Harga Nego V.024007-17/11

T76 AYani Km 7 Jl Mahligai Komp Mahligai Indah No52. SHM 7362132/081351219349. Harga Nego V.024110-16/11

Djl rmh Komp Dwina Indah Manarap Km 8. Uk 180/255 Hub 3252697. Harga Nego V.022279-15/11

T110 Komp Rina Karya A Yani Km 8 Asoka No 147. Kt4,3Km 085249581212. Harga Nego V.013997-15/11

Dkont Jl S Adam Komp Kadar Permai II No29 Rt7 lkp 7669257/081807375310. Harga Nego V.024552-19/11

DIJUAL RUMAH

Djl/dgdikn rmh Km 8 Kertak Hanyar Hub 081250842303/081351677780. V.024395-22/11 Hrg 425jt Nego

Djl 100m dari Jl A Yani Km 7 T60 Lt210m2 2Kt, 1Km Hub 08125010491. V.024112-16/11 Harga Nego

Digadaikan rmh Jl Cempaka Putih Sim Gg Limau No4D PLN,PDAM 6166039. Harga Nego V.023855-17/11

20 unit T45 Jl Raya Cindai Alus MTP Cash/krdt 0511-6203137/7356272. V.024527-22/11 Harga Nego

M A R TA P U R A

Djl Komp Citra Garden Blok B 01 No15 Type Lyon 085296646084/7480150. V.24590-22/11 Harga Nego

RmhJl Pramuka Komp Citra Puri /Kenanga Rt33 No26 TP 7555123/081351565696 V.023356-24/11 Harga Nego

Ruko 4Lt, 2 pnt Jl P Antasari No146 Rt9 Hub 3250496 / 085251270929 TP. V.021759-21/11 Harga Nego

Ruko 4lt Jl P Antasari (Samp Gg Setia) SHM 3305777/7238668/087815326888. V.024717-24/11 Harga 1,8M Nego

Rmh Gatot Subroto Jl Bawang Putih Rt25 No115B Hub 081351930405. V.024705-29/11 Hrg 420jt Nego

Belitung Darat Rt22 Np24 Lt7x19m2 (Dkt Pertamina) 0511-3357302 V.024628-25/11 Harga 325Jt Nego

BANJARBARU

Komp Asdi Karya II No16 Rt16/01 A Yani Km7 Lt15x18M2 Hub 7414666/6166955 Harga Nego V.024307-20/11

Djl rmh T59 Jl Hikmah Banua Komp Sejahtera 2 C9 Hub. 081351351608. Hrg 175jt Nego V.023085-26/11

DIJUAL MOBIL

T OYOTA

Jl Purnasakti Jlr 9 Lt150m2 Lb 60m SHM Hub 7408122 / 081351988822. Harga Nego V.024113-16/11

Dikont sgr Ruko 4,5x18 sama isi Jl Pahlawan No.47 Hub081905573131/081386221121 Harga Murah V.024400-17/11

Kayu Tangi Jl Simpang Gusti Rt22 No 6A Lt150m2 T.3305764/9059519. V.024731-24/11 Hrg 135jt Nego

Rmh plesteran Gatot S7. Lt 275m2 SHM 3Kt hal luas 081351371717/7435610. Harga Nego V.24583-19/11

Dijl cpt Jl Sekumpul Gg Penghulu 119 lt 34x14,5LB9x17Hub6295268/085248359778 V.024311-23/11 Hrg Nego

K O TA B A R U

Jl Gotong Royong (LPMP) Lt324m2 Lb 196m2 Bjb 7648354/081351800045. Harga Nego V.024724-24/11

Rmh 3Lt Jl Pangeran Hidayat Kotabaru 08125056469/051821329/051821367. V.021721-20/11 Hrg 900jt Nego

YO G YA K A R TA

TOYOTA

Kjg Pick Up Th05. AC, TP,VR,lampu besar, bemper blk Hub 0811514614 Harga 94jt Nego V.024418-23/11

Avanza E’05 AKhir Brg sip silver Asli DA tgn 1 AsuransiAllRiskHub7418687/085950033349 V.024233-18/11 Harga Nego

Avanza G VVTi Terbaru 2008 Hub 0816 4568356 /081521524258 V.024316-19/11 Hrg Nego

Kjg Pick Up Th89. Merah, kond isi sangat terawat Hub 0811515839. V.024419-23/11 Harga Nego

Kjg SGX new‘03 Biru met fas ac dbl, PW,FullVar,Audio,Cat Orsnil Hub 6151888 V.020468-17/11 Harga 125Jt Nego

Tyt Soluna Th01. Hitam,AC,DVD, PW,VR Hub7457976 / 08115000200. V.024373-17/11 Hrg 67,5jt Nego

2 Unit Avanza G VVTi Th08. Hitam 100% baru 08125093625 / 7255777. V.024051-16/11 Harga Nego

Overkrdt T45 Lt132m2 Jl Mahligai Permata I No6 Hub081349779111 TP V.024627-25/11 Harga 180Jt Nego

Rmh Jl Veteran Km11,5 Sungai Tabuk Rt2 No73 Hub085248246227 V.024591-23/11 Harga Nego

Dijl Rmh Jl Dewi Kunti No.6 Rt.17 Bjm sertifikat Hub0511-3252184 V.000-18/11 Harga Nego

Komp Beruntung Jaya Jl Thamrin No23 SHM081351852326Grts 1 kav tnh uk 200m2 Harga Nego V.024617-23/11

Djual/dkontrk lks hook Jl Surabaya Klause Reffe Bjb 3KT 2KM Hub 085249757797 V.023767-13/11 Harga Nego

T OYOTA

TOYOTA

TOYOTA

T OYOTA

T OYOTA

Rmh dijl LT215 LB135 3KT 2KM Komp Pertamina Hub 085237062858 Yogya V.024285-18/11 Hrg 395jt

TOYOTA

New Fortuner & Innova Facelift ‘08, Yaris Limited UFI Tyt7760779/08115006379. V.022662-22/11 DP Suka2

Kjg SSX ‘97. Biru Met,DVD,MP3TV, audio AC,PS, pjk br 7542886/081349326200. V.023743-22/11 Harga Nego

Over krdt Avanza G ‘06. Silver sisa 24bln Angs 3,7jt Pjk pnjg 081351817005. V.024333-17/11 DP 36jt

Avanza G Th05. kuning met,orsnl ,ac,VR Full Var Hub 0511-7499110/08195140005 V.023863-16/11 Hrg Nego

Kjg SSX 1.8 EFI Th02. Silver, AC, PW,VR,EM Hub 0511-7582628 V.024394-20/11 Hrg 98,5jt Nego

Avanza G VVTi ‘08 100% BR mdl New Htm Hub 085950033349/7418687 V.024239-18/11 Harga Nego

Tyt Soluna ALF 50 XLi Th01. Hitam Met Hub 081349567789 / 7585467. Harga 62jt Nego V.024021-15/11

Avanza G th 2008, hitam ,spt baru,Jazz’04 IDSi,merah,MT Hub 0511-6134106 Harga Nego V.022562-17/11

Avanza G VVTi ‘08. Masih baru bisa TT Hub Hub 0811501226 Harga Nego V.024346-27/11

CorollaTwincam‘90 putih cat orsnl VR Ban BR AC Tape lkp 081348697515/6268944 V.24634-18/11 Hrg 42,5 Jt

Over krdt Kjg LGX ‘00 coklat muda met angs 3,368jtx23Bln Hub081251028142 V.000-20/11 DP 50Jt

Tyt Fortuner G ‘07 Akh. Wrn Ligh Grey, mls, s pakai Km 16rb 081347874447. V.024465-17/11 Harga Nego

Kijang Pick Up Th95. Biru Tua, VR, tape,siap pakai Hub 7368920. V.024566-22/11 Harga 45jt Nego

Dump Truck PS 120 Th02. Bak Kayu Th03 & ‘04. Harga Nego V.024455-13/12

Innova Type G Th’2006Kuning emas, mls, pajak bar u V.024455-13/12 Hrg 168jt Nego

5 Unit New Jazz 2008 putih Biru Hijau Baru 100% cash & kredit V.23874-1/12 Harga Nego

4 Unit Avanza G VVTi NEW MODEL 100% baru, cash & kredit V.23874-1/12 Harga Nego

Yaris Th06. Hitam, pajak baru, mulus V.024455-13/12 Hrg 145jt Nego

Over kredit Grand Vitara JLX Th’08 baru pakai 2 bln sisa 21 bln x 8,726jt V.024455-13/12 DP 110jt

7 Unit Avanza Th06/07 VVTi Hitam, Silver,Aqua, brng istmw cash & kredit V.23874-1/12 Harga Nego

5 Unit Avanza 2005 Hitam Silver. Full variasi, cash & kredit V.23874-1/12 Harga Nego

HUB CV UBM Jl A Yani Km.8 Kertak Hanyar Telp 085251105622 / 081348160314 (Bs Cash/Kredit)

HUB.SUNU WAHYU MOBILINDO (0511) 3263387/3263487/7535899/7405859 Jl. A.Yani Km 3,5 No. 64 (seberang Poltabes) Banjarmasin

2 Unit Fortuner G Lux ‘08. Hitam, Ready stock. Cash & Kredit V.023577-1/12 Harga Nego

2 Unit All New Jazz ‘08. Baru Putih Mutiara Ready Stock. Cash & Kredit V.023577-1/12 Harga Nego

2 Unit Innova ‘07/08. Hitam Silver Ready stock. Cash & Kredit V.023577-1/12 Harga Nego

Innova G Th06 Hitam. langsung nama pembeli. Cash / kredit V.23126-26/11 Hrg 168Jt Nego

Nissan Terano 04 K2 Silver tangan 1 full var. Cash /krdt V.23126-26/11 Hrg 175Jt Nego

10 unit Avanza BaruType GVVTi Baru. Htm, Silver, Hijau met. Ready stock. V.023160-26/11 Harga Nego

1 unit Avanza Type G VVTi Th08. Biru Aqua met kond 99%. V.023160-26/11 Harga Nego

3 Unit Gran Vitara ‘08 Hitam ready stock Cash & Kredit V.023577-1/12 Harga Nego

4 Unit New Avanza Model Baru Hitam Silver Ready Srock Cash & Kredit V.023577-1/12 Harga Nego

4 Unit Dump Truck Canter PS 125 Baru Ready stock Cash & Kredit Harga Nego V.023577-1/12

Grand Vitara 07 htm asli Bjm tangan 1. Cash / kredit V.23126-26/11 Hrg 205Jt Nego

Visto 03. silver sendiri siap pakai. Cash / kredit. V.23126-26/11 Hrg 70Jt Nego

1 Unit Avanza Type G VVTi Th06. Kuning Emas, kond 99 % V.023160-26/11 Harga Nego

1 Unit Avanza Th08. Kuning Emas, kond 99 % V.023160-26/11 Harga Nego

HARIS MOTOR SEB MINI MARKET ANNA K TANGI No36 Rt18 Banjarmasin (0511) 7432107 / 7462188 / 0816214929 / 081349640899 / 0811519827

Avanza tipe S & G th 2006, 2007, 2008 Htm, Aqua, SIlver, cash & kredit V.23135-28/11 Harga Nego

Suzuki X Over th 2008 silver, cash & kredit V.23135-28/11 Harga Nego

Opel Blazer Th00 Silver, Cash / kredit

Hyundai Getz th 2004 hitam DA 7193 TS, cash & kredit V.23135-28/11 Harga Nego

Suzuki Escudo 1.6 hitam th 2006 variasi, cash & kredit V.23135-28/11 Harga Nego

AVP 2007 AT Biru met. Carnival 2000. Cash / kredit V.022907-23/11 Harga Nego

HUB. CV RAHMAH MOTOR Jl. Sultan Adam Rt.48 samp. Komp Graha Lestari Telp 0511-765 5624 / 0859 5247 4024

Harga Nego

V.022907-23/11

HUB ISTANA MOTOR JL LINGKAR BENUA ANYAR 081351072654 / 7401974 MAU JUAL MOBIL HUB H. YANTO 08125123674 / 7401974

HUBUNGI : CV LUHUR PERKASA Jl A Yani Km.5 Banjarmasin Telp : (0511) 3252128 / 3252134.

Honda City VTec ‘05 hitam. Kjg LSX silver met. Cash / kredit V.022907-23/11 Harga Nego

Tyt Land Cruiser Cygnus ‘00 Akh 4x4.Hijau Met,DA,ist bisa TT kredit V.022985-26/11 Harga Damai

Terano Kingroad K2 Th05. Hitam, Tgn 1, bs TT kredit V.022985-26/11 Harga Damai

Escodo 1600cc Th05.Hitam,AC, tape, full var. Cash / kredit V.023445-30/11 Harga Nego

Feroza G2 Th1997/1998. Merah Silver, Biru Silver. Cash / kredit V.023445-30/11 Harga Nego

Crv Th03. Merah Met. Cash / kredit.

Trajet Th03 Akh. Asli DA, istimewa, AC dbl, bisa TT, kredit V.022985-26/11 Harga Damai

Taruna OXXY CSX Th05. Hitam, istimewa, asli DA, tng 1 bs TT, kredit. V.022985-26/11 Harga Damai

Avanza Baru Tipe G & S’05 & 08. Hitam Silverstone wrn terbr. Cash / kredit. V.023445-30/11 Harga Nego

Krista Th2001. Silver, mulus, AC, tape, ban radial, VR. Cash / kredit. V.023445-30/11 Harga Nego

Harga Nego

V.022907-23/11

Hub X MOBIL Jl Tembus Pramuka Ruko Mitra Mas Bjm ( Samp Dealer Kawasaki ) Telp 05117450088 / 081349400588 X Mobil Barabai 0517-44239

HUBUNGI : WTC MOTOR Jl A Yani Km 5 Telp : (0511) 7251811 / 08164561222

Hubungi Kayu Tangi Showroom (Samp Suzuki Kayu Tangi) Jl Brigjend H Hasan Basri No 45 Rt16 bjm 085248588989 / 3304321 / 7438945

Honda Jazz VVTi Sporty Th07. Silver, full var. V.22440-17/11 Harga Nego

Avanza G Th2008 / S (Baru) Hitam/ Silver, full variasi V.22440-17/11 Harga Nego

Avanza G Th07 TV,full var. Innova G Th05. LGX Th01, cash / kredit. V.000-5/12 Harga Nego

Avanza G ‘07. Silver. Escudo 1.6 Th 04 VR Htm, cash / krdt V.000-5/12 Harga Nego

3 Avanza 06 Tipe G VVTi cash/ kredit V.000-5/12 Harga Nego

2 Jazz 2004 Wrn silver & biru barang terawat, orisinil Cash / kredit V.000-5/12 Hrg 125jt Nego

Grand Vitara JLX 07 silver spt baru. cash / kredit V.000-8/12 Harga Nego

2 Unit X-Over 07 orange & silver. cash / kredit V.000-8/12 Harga Nego

Krista Th 2003. Silver, full variasi

Toyota Kijang Innova G Th2006 / V Th2005. V.22440-17/11 Harga Nego

CRV Th03 Matic. Wrn Silver, cash/ kredit. V.000-5/12 Harga Nego

Hnd Jazz Th04 Matic. Hitam, asli Banjar, cash / kredit. V.000-5/12 Harga Nego

2 unit Innova 04/05 biru & Gold Cash / kredit V.000-5/12 Harga Nego

2 L200 Th2003/2004 merah silver & hijau silver. Cash / kredit V.000-5/12 Hrg 195jt Nego

2 unit Avanza S Th07 Wrn Hitam & Silver TV full var cash / kredit V.000-8/12 Harga Nego

2 Tyt Rush Tipe S 07 Merah.dan Biru cash / kredit V.000-8/12 Harga Nego

Harga Nego

V.22440-17/11

HUB : AHSAN MOTOR Jl Brig Hasan Basri Ruko No 2 Kayu Tangi Banjarmasin (seb Bank BTN & Primagama)

HUB ANUGERAH VARIASI JL A YANI Km 1 No 29 C,D,E TELP 081351567889

HUBUNGI PILAR MOBIL JL SULTAN ADAM RUKO 10 NO 5-6 Telp 4311425 / 6173613.

Hub HD MOTOR Jl Belitung Darat Samping Gg Amal Utama No 108 Rt 22 Telp 0811514487 / 081349635449 Bjm

Bersambung ke Halaman 22 & 23 ...


22

tambun bungai

Banjarmasin Post SABTU

15 NOVEMBER 2008/17 ZULKAIDAH 1429 H

12 Kabupaten Bahas Jalan Tambang MUARA TEWEH, BPOSTUntuk percepatan pembangunan diberbagai sektor di 12 kabupaten tiga provinsi bertetangga, Kalimantan Tengah (Kalteng), Kalimantan Selatan (Kalsel) dan Kalimantan Timur (Kaltim), berencana mengelar pertemuan tahunan, di Barito Utara (Barut), Desember 2008. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Barut, Jamaludin, mengatakan, pemerintah kabupaten yang akan hadir dari Kalteng, yakni Murung Raya dan Barito Selatan.

Menurut Jamal, selain materi utama, juga akan membahas masalah percepatan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan, yang rencananya akan dibuatkan permanen tembus masing-masing kabupeten yang berbatasan langsung. Juga akan dibicarakan masalah komoditas perkebunan, lintas angkutan tambang dan pengembangan SDM. Masalah perbatasan juga akan dibahas jika di masingmasing perbatasan ada potensi sumber daya alam yang besar, seperti pertambangan.(ck7)

Dari Kalsel dihadiri Pemkab Tabalong, Tanah Bumbu, Balangan, Hulu Sungai Utara, dan Kota Baru. Sedangkan dari Kaltim yakni Pemkab Pasir, Kutai Barat, dan Panajam Paser Utara. “Kita mengundang 11 kabupaten yang secara geografis langsung berhubungan dengan kita, dan juga tetangga lainnya. Rencananya hadir selain Kepala Bappeda masing-masing Kabupaten, juga DPRD yang membidangi dan juga Kepala Bagian Tata Pemerintahan yang membidangi masalah perbatasan,” kata Jamaludin, Kamis (13/11).

Ketua Organda Menentang SK Wali Kota Q Soal Pejabat Wajib Gunakan Taksi Bandara PALANGKA,BPOST-Kebijakan Wali Kota Palangka Raya, HM Riban Satia yang melarang seluruh pejabat dilingkungan pemerintah setempat menggunakan mobil dinas dalam penjemputan pejabat di Bandara Tjilik Riwut, ditentang Ketua Organda, Charlie S Penyang. Charlie menilai kebijakan itu berlebihan. “Saya menolak karena memberatkan pejabat pemko. Pejabat boleh diantar ke bandara menggunakan mobil dinas. Tapi kem-

bali ke rumah harus menggunakan taksi bandara. Inikan aneh,” ujarnya, Jumat (14/ 11). Namun, beberapa sopir taksi bandara menyambut baik usulan tersebut karena akan menambah pendapatan mereka. Wali Kota Palangka Ray a , H M R i b a n S a t i a , m engeluarkan surat keputusan No 900/106A/KEU/X/ 2008 yang mewajibkan seluruh pejabat di lingkungan Pemko Palangka Raya tidak menggunakan

mobil dinas saat dijemput dari Bandara Tjilik Riwut. Mereka diwajibkan menggunakan taksi bandara untuk mengantarkan pulang ke rumah usai bertuga s d i l u a r daerah. Alasannya, kebijakan itu dalam rangka membantu sopir bandara mencari nafkah, karena selama ini penumpangnya sepi. Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Kota Palangka Raya, Ayenedy Lesa. menyatakan tak sependapat dengan kebijakan itu, karena tidak akan efektif. (tur)

Pengusaha Bingo Lobi Pejabat Q Minta Legalkan Usahanya PALANGKA,BPOST- Tindakan aparat kepolisian yang menutup operasi judi bingo sejak sebulan terakhir membuat pengusaha permainan ketangkasan tersebut kehilangan pencaharian. Beberapa pengusaha berusaha melobi pejabat agar usaha mereka bisa dibuka kembali. Sejak sebulan terakhir aparat kepolisian setempat turun ke beberapa lokasi perjudian dan menyegel tempat perjudian itu di beberapa lokasi yaitu di Jalan Garuda, Jalan RTAMilono dan Jalan G Obos. Hingga kini tidak ada satu pun tempat permainan ketangkasan tersebut yang berani buka, pascagencarnya operasi oleh aparat kepolisian di ibukota Provinsi Kalteng tersebut.Namun beberapa pengusaha yang menekuni usaha tersebut terus berusaha melobi pejabat terkait agar usahanya buka kembali. Ketua Komisi Bidang Pemerintahan DPRD Kota Pa-

langka Raya, Walden M Sihaloho, Jumat (14/11) mengaku didatangi pengusaha Bingo untuk menyampaikan permintaan kapolres agar dewan meninjau kembali Perda Kota No 18/2003 tentang izin operasi permainan ketangkasan itu. Walden mengatakan, masih belum ada kejelasan permainan ketangkasan tersebut termasuk perjudian atau tidak. “Ini harus diuji materi dihadapan persidangan.Jika memang masuk unsur judi harus ditutup,”katanya. Bahkan, dia mengusulkan di buatkan lokasi khusus, jauh dari kota. Namun, pengamat sosial di Palangka Raya, Agus Ro-

mansyah, menentang keras usulan tersebut. Dia meminta pemko mempertimbangkan sisi manfaat dan mudaratnya. “Bila memang tidak ada manfaatnya buat apa dibuka,” ujarnya.

Wali Kota Palangka Raya, HM Riban Satia, menyatakan belum mengeluarkan kebijakan apapun terkait perizinan bingo itu, karena masih dipertimbangkan dari beberapa aspek. (tur)

Mahasiswa Hingga Pejabat SEJAK diperbolehkan beroperasi mulai 2003 lalu, beberapa lokasi perjudian Bingo di Kota Palangka Raya selalu ramai dikunjungi warga. Tidak tanggung-tanggung para pemainnya bukan hanya dari kalangan biasa. Pelajar, Mahasiswa, ibu rumah tangga, pejabat pemerintah hingga pimpinan perguruan tinggi pun hobi permainan yang menjanjikan keuntungan besar tersebut. Agus salah satu pengunjung yang kerap datang ke lokasi perjudian tersebut mengatakan, sejak dibuka pagi hari hingga tengah malam menjelang subuh, tempat main bingo selalu ramai dikunjungi orang dari berbagai profesi. Informasi yang diperoleh BPost, dalam sehari omzet permainan tersebut mencapai antara Rp 15 juta hingga Rp 25 juta. Namun pengusaha bingo juga sering dibuat pusing, karena mereka harus menyediakan dana tambahan untuk kalangan tertentu agar tidak mempermasalahkan usahanya tersebut.(tur)

Sambungan dari Halaman 20 ... RENTAL/CARTER

MESIN/SPARE PART

ALAT BERAT

DIJUAL RUMAH

KURSUS

VERA RENTAL CAR Menyediakan Avanza ’08,Innova ’08,L-200. Hub.08 11508748/ 3306342/7434273.

Ada Mesin Stone Crusher ,penepung batu,batako,paving,bata-m,tegel genteng,mixer,conveyor,hidrohr/ manual. Hub.081908888, 021323003 33, 02182425888.

Djl. Alat Berat Bulldozer D375 Exc PC 800. Over leasing. Hub.08135 1669168/0818305222.

Djl.rmh baru L=15m,P=13m Type 60 Jl.Karang Anyar Komp.Pondok Asri Balitra Bjb . Hub. (0511) 9123488/ (0511) 7134750.

Kursus Mengemudi 2 hari bisa, Instruktur sgt pengalaman. ALFISYA Jl.Biduri No.12 AMACO Bjb (0511) 7318393-081351838688.

814421

TRITRANS RENT CAR 08115045197361595-4708087-085752241423. Innova,Avanza,Strada,Ranger,4WD, Jazz,APV,antar jemput Bandara. 824430

ALDI RENTAL Menyediakan Mobil Xenia (0511) 7413399/7759339/ 085821080008.

231008B

ALAT BERAT Djl.Mobil Truck Nissan Tronton ’07, S uz uk G r a n d V i t a r a T h . 200 7 . Hub.085248961102/ (0511) 623 6469.

824472

824079

Disewakan Dozzer D7G Th.’08 Grader Komatsu 6D 511R Th.’08 Compac Sakai SV 512D Th.’08. Hub.Fianto 0811521508/08115205808.

Rental Mobil Isuzu D-Max bulanan/ harian. Hub. 081952003336. 824519

BENAWA PUTRA RENTAL CAR BANJARBARU (0511) 7594220, 4781111,4782222 Hunting. 824606

CV.LINGGANG B.JAYA Innova, Avanza,Xenia,Kuda,Terios,Jazz,Livina X Gear,Fotuner,L.Cruiser 4x4. 7646688/081349443838.

824415

LOWONGAN

ADINDA TOUR (031) 8431086, 8439802,71507741 Sin+S’Tosa-ThaMas+Gting (5jtan) 22 Nov 20,26,27,28 Des *Sin+Mas 7H (7jtan) 26 Des Bangkok+Pataya 4H* Promo China 8H (U$488). 6564SBY

824740

BA N JA R BA RU

824242

Djl/disewakan Motor Grader Komatsu 505-3,Vibro IR,Excavator CAT 312&Bulldozer Komatsu D31P-20. 081348050795. 824480

Djl. Tractor merk Jhonder 2400 Th.2002. Hub.087815151511/08135 1789164.

PT.BFI FINANCE INDONESIA Tbk. Ingin penghasilan 1,8jt/bln? Jdlh Supervisor di BFI pend.min.SMA L/P; interview 15-17 Nov.’08. Jl.A.Yani Km.35 Bjb. Hub. 4777122. 824602

Dcr. Sopir Kanvasan min.SIM B1, single,max.30th,ADM Gdg min.SMK Akuntansi,single,max.25th. Lmrn lsg Jl.Sili2 199 R.Elok. 824624

824506

Disewakan Dozer D 31 P. Hub.0812 5107432.

RIZQ R CAR 7403965 sedia Avanza, Xenia ’08,Kjg LGX tarif murah, harian,bulanan,jam2an.

Disewakan 28 unit Tronton Hino Louhan Ban 10 Th06. Kontrak 1th hrg 32jt perunit/bln Hub Murjani 08134 8080498 / 7717268.

Tahap II Ruko Lt.2&Rmh br siap tinggal komplit pgr keliling T.90&110 sgt stratgis dipinggir Jl.Bhayangkara (samp.Ktr BKN Regional VIII) Bjb Perum Nirwana Permai,SHM,PDAM, PLN,aspal (bs angsuran).Hub. 7409 527/08125064537.

824639

141108-A

822610

824623

DIJUAL RUKO

Tnh kav.10x20 c/k siap bgn Jl.Palm Sei.Rancah dkt.Renc.Pemb.Ktr Prop&PP.Hidayatullah Um.2jt 7411704-4782241/7689977.

Tanah & Ruko lok.pinggir Jl.A.Yani& Jl.P.Batur wil.Gt.Payung-Bjb-Mtp 0511-7465851-7423155-0813494 96155.

814833

Tnh SHM pribadi Lt.252m 2 Komp. Pondok Kopi Jl.RO Ulin Loktabat 500rb/m TP. Hub.08170808093. 823992

Djl.tanah kav.uk.10x20m Jl.Palm Sei.Rancah Dekat Renc.Pemb.Ktr Prov. hrg.nego. 7455998/0812500 3461.

CAHAYA RAHMAN RENTAL MBL mlyn sw mbl jam2an,droping hran,antr/jmpt Bandara 0811501129/ 7454999/7505553.

Tnh SHM pinggir jln besar aspal Desa Loktabat Bjb L=12.238m2 cocok utk perumahan hrg.nego. 081251007659. 824537

Djl.tnh kav perumahan siap bangun lok. C.Alus dkt Balitan hrg.9jtan/kav bs krdt Um.1jt (0511) 6246910.

DICARI

824531

DIJUAL RUMAH

824139

DIJUAL RUMAH

DIJUAL RUKO

Rumah + Gdg, Kd.Cowek 58-SBY dekat Suramadu&Kenjeran, Jl.Kmbr, S H M , L t . 1 1 0 0 P L N 2 0 . 0 0 0 W. Hub.0813 48244554, TP.

813980

GUDANG Dijual Gudang ukuran 7x25 Jl.Raya Batulicin. H u b u n g i (0 5 1 1 ) 7411313 / 081349651313 harga nego. 813981

PA L A N G K A R AYA DIKONTRAKKAN

M A R TA P U R A

824532

S U R A B AYA

B AT U L I C I N Ruko 2 tkt uk.4x18 Samp.Bank Danamon Jl.Raya Batulicin ltk strategis. Hub. 08125112656/(0518) 71955.

813750

Dicari Agen utk produk Pupuk Sawit . Berminat Hub.Distributor wil. Kalselteng Hubungi. (0511) 7473 567.

DIJUAL RUKO Dipasarkan Ruko 2Lt. Ukuran 4x30m lks. kawasan bisnis Jl.A.Yani (samping Bank BUMN) ,tunai/kredit. Hub.Yuono (0536) 3370801/0813 49035000.

Rmh permanen Lb.9x17 Lt.10x40m, SHM, Jl.Murakata Rt.06 No.53 (Dep.Pengadilan Negeri Brb) (0511) 4311059/081349709484 hrg nego.

824529

RENTAL/CARTER

824221

DIJUAL RUMAH Rmh&tnh Jl.Nuri 3 Bjb ,SHM. Fas.lkp Lt.600m 2,Lb.300m 2 hrg.750jt nego. Hub. (0511) 4772503-0813494659 78 TP.

824600

824573

817379

DIJUAL TANAH

BA R A BAI

824349

MESIN/SPARE PART “MESIN MURAH EX JAPAN & RRT” Bubut Skrap Fres Miling Compressor Crankshaft Kolter Honing Forklift Maju Jaya (031) 7493838-5858 Fax.(031) 7493939. 08SBY

J A K A R TA RUPA-RUPA

Sedia Ban Baru & Velg Racing u/Mbl Anda di ANEKA BAN Jl.A.Yani Km.37,5 Sei.Paring. (0511) 74028 11.

Pusat Niaga Mega Top Centre/MTC P.Raya msh menyediakan tmpt.utk Counter/Outlet,Store dg ukuran menyesuaikan di Lt.Dasar.hrg.sewa terjangkau. Hub.085252999529 bisnis pst untung.

Khusus Kristen gratis,bk “Benarkah Alkitab Dipalsukan?” surati ke PO. BOX 6892 Jakarta-13068, www.thegood-way.com,www.faithfreedom.org, w w w. m e m r i t v, w w w. ya b i n a . o r g , www.sabda.org,E-mail:jar@indo.net. id.

813608

824071

816875

824704

JASA

RUPA-RUPA

SEKUMPUL SERVICE AC,M.Cuci, Kulkas,dll (Freon murni,rak es bcr dilas bkn dilem) awet tjn km/grnsi 7532 335. 824475

Sambungan dari Halaman 21 ...

MITSUBISHI

MITSUBISHI

MITSUBISHI

D A I H AT S U

D A I H AT S U

ISUZU

HYUNDAI

BMW

L200 Strada 4x4 Th04/05Akh PutihSilver,Orsnl Cat,Trwt 0511-7576707 V.021788-18/11 Harga Nego

Truck Dump PS120 Th94 Plat KT kond prima Hub 05117548927//7600779. V.024177-17/11 Harga Nego

2 Unit Dump Truck PS100 ‘96 mulus trwt dan Jln Hub0511-7408612 V.024631-23/11 Hrg Nego

Baru Xenia, Terios, Sirion,PU DP 7jt Angs mrh 7466009 / 081253953002 V.024380-10/12 TDP Nego

DaihatsuSirion’MTh’08 Silver,lkp,trwt, cash & Krdt ,Trwt.Cash&Krdt Hub 08125003489 V.21503-22/11 Hrg 125Jt Nego

Panther Box ‘01. Putih, pajak baru, brg siap pakai Hub 0511-7412333. V.024078-16/11 Harga Nego

Hyundai Atoz 1.1 Th05. Hitam, ist Km rendah Hub 7407063/08115006018. V.024049-17/11 Hrg 82,5jt Nego

BMW 318i ‘98 silver fas lkp VR body mls Hub AG Mbl 0511-6292729 V.024309-15/11 Harga 110Jt Nego

Hyundai Atoz ‘01 silver PW AC Tape DVD Hub 085248243907 Harga 65Jt Nego V.024308-15/11

BMW 318i Matic ‘99 Akh. Biru, Nopol DA,VIP, lkp 7511249/081351608118 Hrg 125jt Nego V.024744-24/11

KIA

S P D M O TO R

Picanto Th05. Merah, mls, Velg 16”, body kit, Mirror,CD,MP3,remote,PW 7491313 V.024371-15/11 Harga Nego

Suzuki Thunder 125 Th06. Biru, mls, siap pakai 7713870/085751083221. V.024363-20/11 Hrg 12,5jt Nego

Pride Th06 Akh. Abu2 Met, fas lkp cat orsnl 3259771/085751166780 TP. V.024439-17/11 Hrg 100jt Nego

Djl sepeda motor Honda Win Trail Th03. Hub 0511-6259264. V.000-21/11 Harga Nego

Carnival GS ‘01 silver Km75rb mls Hub 08125120963/085248503815 Hrg 85jt Nego V.024633-25/11

Honda Fit X Th07. Wrn Hitam Silver Hub 0511-6129102 / 081348920835. V.024551-19/11 Harga Nego

D A I H AT S U

Mits L200 Strada Th04. Mutiara Silver Met, siap pakai 08125001654. Harga Nego V.024718-19/11

2 Unit DumpTruck PS120 ‘94, 96 & 97 Bak Kayu mls lgsg kerja trwtHub 081349492607 V.024632-2311 Hrg Nego

Dump Truck Colt Diesel PS120 Th98. Bisa kredit Hub 087815441999. Harga Nego V.024368-15/11

Dijl Truck PS120 Bak Kayu ‘04 Hub 05117585836/085248880959 Hrg Nego V.024595-20/11

PS 120 Th97 Dump Truck Bak panjang Hub 0511-7378605. Harga Nego V.024213-17/11

Dijl Colt L300 PU ‘87 putih siap jalan Hub 0511-7632661 V.024641-23/11 Hrg 35Jt Nego

Xenia Li ‘05 =101jt & Xenia Xi 04=107Jt kond 90% silver Hub AG Mbl 6292729 V.024309-15/11 Harga Nego

Daihatsu Terios Tipe TX ‘07. Silver Met, full var Hub 08125001145. V.24586-19/11 Harga Nego

Espass 1.5 Th04 Akh 5 Speed. Biru Hub 08125007972. Harga 38jt Nego V.024028-15/11

L300 Starwagon Diesel ‘02 Akh. Coklat Met,VR,ban br AC Central 3304678 V.024689-21/11 Harga Nego

Djl Cpt Dump Truck ‘95. siap pakai serius Hub 081348206000.no sms V.023009-17/11 Harga Nego

L200 Strada Dbl Cabin 2005 Special edition ungu silverHub 0511-7305277 V.024644-23/11 Hrg 217,5Jt Nego

Mits PS 120 Th04. Box aluminium, ban 6 Hub 081351682078. V.024540-17/11 Harga Nego

Grand Max Minibus & PU Murah, Xenia, Terios, Sirion. R stock 7455141/7708399. V.022373-16/11 DP 10jt-an

Over Krdt Dump Truck PS120 ‘96 & 97 Bak Kayu Hub 081349492607 V.024630-2311 Hrg Nego

New Gran Max PU, Xenia, Minibus, Terios Hub 0511-7524845 / 085251616192. V.023764-15/11 DP & Angs Mrh

Dijl Dump Truck PS120 HD ‘03 Hub 0511-3262677/7572038 V.024571-19/11 Hrg Nego

Pakai Grand Max Pasti Untung, Angsuran hny 2jt-an 7701343/081348464977 DP 7jt-an V.022572-17/11

New Grand Max, MB,PU,Xenia Hub 0511-7710196/08125055476. DP Nego V.022897-23/11

Feroza Th94 SL. Abu2 Met, fas lkp kond siap pakai Hub 085249699099. Harga Nego V.024707-19/11

Dijl PU Panther ‘08 Ready stock TDP 22Jtan/Bs pilih Bns AC/RT Hub0811503438 V.024180-19/11 Harga Nego

CHEVROLET

Feroza ‘94. Hijau Met,PS,CL,TR,VR, BR,AC,ban pjk br, ist 08125017049. Hrg 47,5jt Nego V.024106-16/11

Feroza ‘96 Akhir Hijau Abu2 VR BR AC RT Bd klng mls 08125198015/7583047 V.24283-15/11 Harga Nego

Feroza G2 Independent ‘97. Biru Met, full var AC,TP,VR,BR 081349495329 V.023936-16/11 Harga Nego

Taruna CSX ‘02 EFI Biru met TT/ Kredit Hub 7307456 V.23550-17/11 Harga Nego

Hiline ‘03 Pick Up. Putih,aC,lkp.Siap Pakai Hub 081351924411 V.023106-18/11 Harga 105jt Nego

Chevrlt Optra LS ‘05. Htm Met, AC, PW, PS, VR, VCD,TV,CL,EM 087815322205 V.024428-23/11 Harga Nego

Chev Zafira Matic ‘01. Hitam,ACdbl, PW,PS Hub 08115007118/0811518118. Harga 85jt Nego V.024214-17/11

PU Turbo ‘08. DP mrh, dict 4jt, AC, Tape R Stock br Htm Hub 081348011859. V.024922-16/11 Angs Murah

Panther Higrade Th92. Abu2 Met, AC, tape Hub 081349295736/6265626. V.024179-26/11 Harga 52jt Nego

MERCY

R stock Chevrolet Captiva Bensin & Slr, 7 Pnmupang bs TT 085251306362 Harga Nego V.024672-19/11

Diswkan Bus Pariwisata AC 27 & 35 Seat 7309399 /08115008280(DVD,Reclinng Seat) V.024077-6/12 Harga Nego

Kalos Th07. Kuning Met, var lkp, mls, siap pakai bgs 08125022430/7636579. V.000-19/11 Hrg 130jt Nego

Dijual cepat Mercy A140 Th00. Biru Hub 0511-7679995 / 08164535112. Harga 95jt Nego V.024059-16/11

Aveo Th04/05 Chevrolet. Biru Muda Met Hub 0511-7649065. V.000-19/11 Hrg 97,5jt Nego

Mercedes Benz E200 Th87. kond memuaskn Hub 7482585/7659600. V.000-19/11 Harga Nego

Kia Carnival ‘00. Coklat,AC dbl,PW, Sunroof an sndr Hub 08125006056. Hrg 78,5jt Nego V.024695-24/11

PEUGEOT

Sedan Peugeot 505 GR 81. 6 speed lengkap Hub 0511-6285368. V.000-21/11 Hrg 18,5jt Nego

Suzuki Thunder Th07. Biru, kond bgs Hub 7331855 / 085257421330. V.024364-16/11 Harga Nego


Janji Bikini di Malam Natal PENY ANYI bersuara melengking, Mariah Carey, PENYANYI selalu membuat sensasi. Entertainmentwise menulis, di malam Natal nanti, Carey merencanakan akan menggelar pesta meriah dengan mengundang teman-teman dan keluarga dekatnya di mana dirinya akan tampil seksi dengan bikini. “Kami akan berpesta di hot tub dengan bikini Natal, lalu berguling-guling di hamparan salju untuk kemudian kembali melompat ke hot tub,” ujar mantan istri bos Sony Music, Tommy Mottola ini. Selain berbikini ria, Carey juga akan tampil dengan pakaian festival Natal dengan mengenakan topi merah Santa Claus. (fin)

● Gossip of the Day! Banjarmasin Post

Ditinggal ke Sumatra

Tora Sudiro

DI tengah berkecamuknya rumah tangga Tora dan Anggi, orangtua Tora Sudiro, Tanto Sudiro dikabarkan meninggalkan Jakarta bersama istrinya ke Sumatra. Pembantu di rumah oangtua Tora di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan membenarkan kabar tersebut. Namun, pembantu tersebut menyatakan, kepergian majikannya tersebut lebih karena ada urusan bisnis pertambangan. “Bapak memang lagi ke Sumatera. Tapi itu urusan pekerjaan,” ujar pembantu tersebut. (fin/*)

SABTU, 15 NOVEMBER 2008

HALAMAN 23

Mantap

Bercerai

AKTOR dan komedian Tora Sudiro sudah mantap untuk menceraikan istrinya, Anggi. Jika tidak ada aral, Rabu (19/11) minggu depan sidang perdana gugatan cerai mereka akan digelar di Pengadilan Agama Kota Depok. Ade Kadiman, orangtua Anggi mengaku sudah sangat mengetahui ihwal perceraian anaknya dengan Tora Sudiro. Malah, Ade Kadiman menyatakan, mendahului persidangan cerai tersebut, Tora dan Anggi sudah membuat kesepakatan awal tentang hak dan kewajiban masing-masing jika kelak kata cerai mendapat persetujuan hakim Pengadilan Agama Kota Depok. Apa saja? Salah satunya adalah soal anak. Anggi dan Tora, kata Ade Kadiman, sepakat menyerahkan

menyerahkan urusan perwalian dua anak hasil perkawinan mereka, masing-masing Azzahra Nabila (8 tahun) dan Nayara Kanahaya (3) kepada Anggi. Sementara, Tora tetap dibebani kewajiban untuk memberikan nafkah kepada anak-anaknya. Menurut Ade, adalah Anggi yang lebih dulu mengajukan gugatan cerai ke Tora dengan melayangkan surat permohonan cerai ke Pengadilan Agama Kota Depok pada 22 Oktober lalu. Itu, kata Ade adalah puncak dari ketidakharmonisan di rumah tangga anak dan menantunya itu. “Yang penting mereka bercerai dengan cara baik-baik. Pokoknya damai di bumi. Biarlah ini akan menjadi jalan terbaik di antara mereka,” kata Ade Kadiman.

Sayangnya, Ade menolak menjelaskan faktor penyebab ketidakharmonisan di rumah tangga mereka. Alasannya, itu soal privasi rumah tangga anak dan menantunya. Yang jelas, lanjut Ade, tendensi ketidakharmonisan di rumah tangga Tora dan Anggi sudah muncul sejak dua tahun lalu. Sejak dua tahun lalu, Tora, ujar Ade, juga tidak pernah bersilaturahmi ke rumahnya sebagai mertua. Sementara itu, secara terpisah Humas Pengadilan Agama Kota Depok Sarnoto kemarin membenarkan tentang adanya agenda persidangan pertama gugatan cerai pasangan Tora Sudiro dan Anggi di tempatnya. (Persda Network/fin)

FOTO/NET

Sambungan dari Halaman 21 ...

TOYOTA

T OYOTA

H O N DA

H O N DA

SUZUKI

SUZUKI

SUZUKI

FORD

Avanza G Th06. Coklat Muda Met, istimewa Hub 7524000 / 9020899. V.024334-17/11 Hrg 127jt Nego

Tyt Wish Th05. Silver, sun roof, DA VIP brg mls Hub081348282222 TP. V.024749-25/11 Hrg 230jt Nego

Honda New Civic ‘08 Bln 8 Sprt baru Matic. Hitam Met Hub 081351041975. V.024335-16/11 Harga Nego

Cpt Hnd Nova Sport ‘88. Htm, AC, audio, MP3,CD,istmw Hub 081349708218. V.024471-17/11 Harga Nego

R Stock SX4 X-Road, G Vitara, Swift Hub 081349378456/7330099. V.024734-14/12 DP 15% + Hdh

Escudo Th95. Warna Hijau, TV, Audio, AC, VR Hub 0811514614. V.024376-16/11 Harga 76jt Nego

Jl Cpt Szk Katana GX ‘94 Biru Kaleng mls siap pakai Hub7420569/3259070 V.024621-19/11 Harga 40jt Nego

Ford 4x4 F250 Built Up‘05 D/C A/T 7300 Disel Hub 0511-7351958/3364761 V.000-18/11 Harga Nego

Kjg LGX Th03. Hitam, fas lkp, pjk br Hub 0511-3252931 / 081572676088. V.024398-15/11 Harga Nego

Innova Th04 Type G. Merah Hati, mulus Hub 0511-7762807. V.024215-17/11 Harga Nego

Hnd Civic Sport Th84. Yellow 2 pnt AC dingin msn stndr 085249757797. V.24584-22/11 Harga Nego

Escudo XL7 Th04/05. Gold Met, fas lkp, brg mls, asli Bjr Hub 6188439. V.024477-15/11 Harga Nego

Szk Futura 1.5Th06. Hitam, Ac,Tape,Srg Jok,Trwt.Cash/Krdt Hub 0511-7409790 V.025452-25/11 Harga 70jt Nego

Suzuki Grand Vitara JLX Hitam matic th 08 Bln 10 Brg 99%BR Hub7424849 V.024592-18/11 Harga 235jt Nego

Ford Escape 2300cc ‘05 automatic Hitam, DA, mls Hub 7433308 TP No SMS. V.024083-16/11 Hrg 165jt Nego

Avanza G Th06. Silver, variasi, body mls, siap pakai 6211668/081513132346 V.024367-15/11 Hrg 131,5jt Nego

Djl/over krdt Innova G Th08. Hijau Met Hub 0511-6259264. V.000-21/11 Harga Nego

Pasti Untung...Beli Szk, cash Back & syart krdt mudah Hub081351507599 V.24626-23/11 DP Hanya 20%

New Ford Ranger Cash / krdt prss cpt Hub Toto 081349436979/7248981. V.024488-29/11 Harga Nego

Grand Vitara Ungu ‘06 akhir Full Audio Var Kaleng 7411514/085251221222 V.24597-19/11 Hrg Nego

New Ford Ranger DC. Cash/ krdt R Stock Hub NILO 081952884446/7671944. V.24235-17/11 Harga Nego

Szk Karimun GX 2006 hitam fas lkp Hub AG Mbl 0511-6292729 V.024309-15/11 Harga 95Jt Nego

Jual mbl Ranger DC 4c4 Base Model 2.9 cc Th04. Putih Hub7400176. V.024158-17/11 Harga Nego

Szk Esteem ‘93. Hijau Muda Met, orsnl, siap pakai 081348093729 / 3308277. Harga 42jt Nego V.024366-15/11

Escape Th05 Matic. Hitam Met,AC, tape, BR,VR,body klng Asli Bjr 0511-7415006 Hrg 160jt Nego V.024402-17/11

Side Kick ‘95 Biru met AC Tape VR BR kond bgs siap pakai Hub 7429322 V.024291-19/11 Harga Nego

Ford Ranger Dbl Cabin‘02. 4x4 Akh, Hijau, Orisnl cat,Rtwt Hub 0811513866. V.018091-18/11 Harga Nego

Honda Nova ‘88 hitam siap pakai AC dingin 7455009/081351261515 V.24654-25/11 Harga 34Jt Nego

Honda CRV Th02. Silver, istmw Km 46000 Hub 0511-6104567. V.024701-19/11 Hrg 126jt Nego

Siapa cpt dia dpt New Jazz Type S Th08. Putih 100% br bs TT C/K Hub7535899 V.000-19/11 Hrg 177,5jt Nego

Baleno Th96/97. Merah Met, ban baru, fas lkp, mls Hub 0511-7256706 V.024414-18/11 Harga 70jt Nego

New Szk G Vitara, Swift, APV All Type, Ready stock Hub Neneng 08115009649. V.000-21/11 DP & Bunga Mrh

SUZUKI

Avanza G baru Th08. model baru, Silver,Hub 0511-6267905 V.021645-24/11 Harga 146Jt Nego

Tyt Harrier L Premium ‘08. Wrn Hitam Hub 0511-9123148 / 7757505. V.24589-19/11 Harga Nego

Avanza Tyt G VVTi ‘07. Hitam, full var Km23rb Hub 7727748 / 08115000200. Hrg 139jt Nego V.024372-20/11

Kjg Krista Th03. Hitam, AC, tape Hub 08115005833 / 0511-7637677. V.024401-17/11 Harga Nego

Kjg LSX Th97. AC double,PW,TV,VCD, bd krdt angs 2,6jt 081351371717/7435610. V.024689-21/11 DP 25jt

Kijang LSX Th00. Biru Met, AC, tape,mls Hub 085651009999 TP. V.024687-21/11 Hrg 100jt Nego

Soluna Th03. Body luar dalam bagus AC dingin 081349444500/3360601 V.024743-19/11 Harga 66jt Nego

Innova G Automatic Th05. Silver, DA,mulus Hub 7433308 TP No SMS. Hrg 160jt Nego V.024082-18/11

Hnd Jazz IDSi ‘04. Biru Muda Met, Velg Crom 18” pjk 1 th Hub081348501626. V.024004-15/11 Harga Nego

All New CRV ‘07Silver,pajak br,ban baru,km rendah,mls hub.05117257474 Harga Nego V.023005-16/11

New Honda Jazz Ready stockDP mulai 40jt-an sgr Hub Rudy 0511-7721024. V.24664-11/12 Angs 5jtan

Honda Jazz IDSi Th07. Hitam solid siap pakai Hub 0511-7421757. V.24595-19/11 Harga Nego

Djl Suzuki Sidekick Th95. Merah Met Hub081351371717 V.024292-16/11 Harga Nego

PU Carry 1.5 & 1.0. R stock+ cashback DP & Bunga mrh 085285481260/7134393. V.024348-7/12

R Stock SX4 Swift, G Vitara APV Hub 7557034 / 081348571782. V.000-14/12 DP 15%/26jt-an

Szk Sidekick Th95. Biru Met, fas PW, PS, tape,AC,CL 4786530/7686752. V.024464-17/11 Harga Nego

R Stock + hdh APV, G Vitara, Swift Hub Szk Mitra 085248063171 / 7661225 DP Mrh V.024610-15/12 Krdt s/d 5th

Katana Th90. Biru,AC,tape,VR,pjk baru kond siap pakai Hub7559454. Harga 31jt Nego V.024202-17/11

Escudo 1.6 Th05. Wrn Hitam, TV, full variasi brg harat Hub 0511-7517732 Harga Nego V.000-21/11

Penawaran terbatas Lgs bawa mobil Suzuki semua type 081351507599 DP 20% V.024526-22/11

Aman & Bergaransi Resmi APV Arena, Swift ST dll 7379789 / 085248273168. DP Mrh & Krdt s/d 5th V.023987-7/12

Katana Th98. Putih, VR Hub 0812 5007972 No SMS. V.024029-15/11 Harga 28jt Nego

Beli Suzuki All Type DP & krdt ringan Hub Soda 7489220 / 081349595960. V.000-21/11 Harga Nego

R Stock Swift, SX4 -XRoad,G Vitara Hub Suzuki Mitra Bjm 081349758941 V.24115-6/12 DP 30jt-an krdt sd 5th

NISSAN

HONDA

Kjg Super LF Long Diesel ‘99. Biru Met, AC,tape Hub 085296646084 / 7480150. V.24585-17/11 Harga Nego

Krista ‘01. Diesel,Kuning Emas, Fas Lkp,Trwt.Hub: 081251055207/7300061 V.023777-19/11 Harga Nego

New Honda Jazz ‘08 Bln 8 silver stone Km2rb Hub 08125017377 V.024286-16/11 Harga 167jt Nego

Jazz ‘07 Matic. Blue Aqua, var, orsnl, asrnsi all ris 081349485777/7257474. V.024467-19/11 Hrg 160jt Nego

Jazz ‘04 metic merah spt BR Full Audio/Var Jk mls 7575152/6149858 V.024314-16/11 Hrg 123Jt Nego

Jazz VTec ‘05 Akh. Biru Met, pjk br, full var, audio mls 7645509 No SMS. V.024108-16/11 Harga Nego

Jimny Th91. Hitam, AC, siap pakai Hub 0511-6226050. V.024344-27/11 Harga 36jt Nego

Szk Carry PU 1.0 Th87 Akh. Pjk br, siap pakai Hub 7528770 / 081348173439. V.024706-19/11 Harga 17jt Nego

Escudo 1.6 Abu2 met ‘04 Akhir Brg bgs Pjk 1 Thn Hub7418687/085950033349 V.024236-20/11 Harga Nego

New G Vitara, SX4, Swift,APV Ready stock Hub Winda 081349688586/7763306. V.000-18/11 DP & Bunga Mrh

G.Vitara JLX July ‘07 spt BR Full Var Km 9rb Pakai SNSR 08152147044/6149858 V.024315-19/11 Harga Nego

New G Vitara, Swift, Ready Stock Hub 081351687979. V.023821-3/12 DP & BGA MURAH

Szk Carry 1.0 ‘95 siap pakai DA Asli Banjar Hub081348670022/05117511592 V.000-18/11 Harga 38Jt Nego

Nissan X Trail ST Th03. Abu2 Met, VR, ban tipis Hub 08125027720/7679678. V.24582-19/11 Harga Nego

M A Z DA

Mazda RX8 ‘07 mls spt baru Hub 085752840676 V.024616-24/11 Harga 410jt Nego

Over krdt Nissan Terano Kingroad ‘05. Htm, full audio 7427595/08164534517. V.000-21/11 Harga Nego

c m y k


24

Banjarmasin Post SABTU 15 NOVEMBER 2008

Seleb Flash

Inul Daratista

Tertekan Stres, Susah Dapat Momongan

PEMBATALAN konser Rihanna yang seharusnya diselenggarakan pada, Jumat (14/11) di Istora Senayan, Jakarta membuat Indra Bekti merasa kecewa. Pasalnya, pria pasangan duet Dewiq ini telah membeli tiket dan mempersiapkan diri menyambut kedatangan sang bintang. Bahkan, Bekti sudah mempersiapkan penampilan terbaiknya untuk hadir di konser ini. Presenter kocak ini juga sudah melakukan negosiasi dengan pihak panitia untuk bisa dipertemukan dengan Rihanna walau hanya beberapa menit. Bekti hanya bisa berharap konser yang nantinya kembali akan dijadwal ulang pada Januari 2009 bisa terwujud.

SUNGGUH kasihan pedangdut Inul Daratista. Di tengah keinginan kuatnya untuk segera mendapatkan momongan lewat program bayi tabung, Inul malah jatuh sakit dan harus dirawat intensif di rumah sakit. Program bayi tabungpun berantakan, gara-gara dia terlalu stress oleh setumpuk masalah. Dan salah satu biang kerok stres yang menimpanya itu, tak lain adalah gugatan hukum oleh Andar Situmorang yang menuduh bisnis karaokenya melanggar hak cipta sejumlah pencipta lagu. Semenjak empat hari terakhir, Inul hanya bisa terbaring lemas dalam perawatan dokter. “Kemarin aku sudah check up semua. Dokter bilang aku harus istirahat total lantaran banyak obat masuk ke badan dalam rangka program bayi tabung,” ujar pelantun lagu DikocokKocok itu melalui tanya jawab lewat layanan pesan singkat (SMS), Jumat (14/11) kemarin. Sebenarnya pemilik Goyang Ngebor ini sudah berusaha menghindari stress dan mengurangi

Bayi Tabung Solusi Pasangan Susah Anak

BIAYA perawatan Gugun Gondrong di rumah sakit Singapura menelan dana sangat besar. Uang yang telah terkumpul dari penggalangan dana ternyata kurang. Pihak keluarga memutuskan melelang motor kesayangan Gugun. Motor Honda CBR 150 CC keluaran 2007 CBU Build Up warna hitam itu merupakan hadiah ulang tahun Gugun untuk istrinya tercinta, Anna Marisa. Pendiri The Jakmania ini sangat menyayangi motor tersebut. “Kita memang kekurangan dana dan kita tidak ingin merepotkan orang lain. Makanya, untuk menutupi biaya pengobatan Gugun kita harus melelang motor milik Gugun,” tutur Chairul, sahabat Gugun, Jumat (14/11). Chairul menjelaskan, pelelangan motor tersebut sudah dibicarakan dengan Anna yang mengaku ikhlas motor itu dilelang. “Anna sih rela motor itu dilelang karena memang pengobatan suaminya membutuhkan banyak biaya,” kata Chairul. Gugun sudah dua bulan ini menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Singapura untuk menyembuhkan tumor otak yang katanya akibat diguna-guna orang yang sakit hati.

BA YI tabung atau pembuahan in BAYI vitro (bahasa Inggris: in vitro fertilisation) adalah sebuah teknik pembuahan dimana sel telur (ovum) dibuahi di luar tubuh wanita. Bayi tabung adalah salah satu metode untuk mengatasi masalah kesuburan ketika metode lainnya tidak berhasil. Prosesnya terdiri dari mengendalikan proses ovulasi secara hormonal, pemindahan sel telur dari ovarium dan pembuahan oleh sel sperma dalam sebuah medium cair. Dalam proses bayi tabung atau IVF, sel telur yang sudah matang diambil dari indung telur lalu dibuahi dengan sperma di dalam sebuah medium cairan. Setelah berhasil, embrio kecil yang terjadi dimasukkan ke dalam rahim dengan harapan dapat berkembang menjadi bayi. Syarat mutlak untuk mendapatkan bayi tabung adalah, kandungan harus benar-benar dijaga. Sang ibu tak boleh terlalu letih bekerja, apalagi stres dan frustasi. Kalau perlu, sang ibu harusnya lebih banyak istirahat dan terus menyantap makanan bergizi tinggi. (abs)

BINTANG cilik Hollywood yang bersinar, Dakota Fanning, mengatakan bahwa dia akan berusaha keras untuk menghindari kejatuhan yang sering dialami oleh bintang-bintang cilik lainnya. Untuk itu, Fanning berterima kasih pada perannya yang lain, cheerleader alias pemandu sorak. Aktris berusia 14 tahun ini menekankan bahwa dia akan menghindari godaan untuk minum alkohol dan mengonsumsi obat-obatan seperti yang pernah dialami oleh mantan bintang cilik seperti Drew Barrymore. Dan itu dilakukannya dengan menjalani kehidupan sekolah normal sebisa mungkin. (Persda Network/sis)

kesibukan. Buktinya, setelah berbisnis karaoke, kini pedangdut asal Pasuruan Jawa Timur itu makin jarang saja muncul di televisi maupun panggung terbuka. Rupanya Inul sengaja mengurangi kesibukan menyanyi demi suksesnya program bayi tabung. Energinya cukup buat mengurusi bisnis karaoke Inul Vista bersama sang suami, Adam Suseno. Namun sayang, bisnisnya itupun akhirnya didera masalah, yang tak lain gugatan Andar Situmorang tersebut. Meski Inul sudah terang-terangan mengaku membayar royalti ke Karya Cipta Lagu Indonesia, Andar tetap tak terima. Ia tetap akan membawa Inul ke penjara. Malah karaoke Inul Vistanya pun terancam disita. Namun, pemilik nama asli Ainur Rochimah itu nggak mau dipusingkan lagi dengan persoalan Andar. Dia serahkan masalah itu pada kuasa hukumnya, Hotman Paris Hutapea. “Sekarang aku udah agak mendingan. Agak tenang tapi masih lemes (badanku),” imbuh Inul, menuturkan kondisi kesehatannya. Karena menghindari stres, Inul enggan berkomentar ketika disentil urusan gugatan Andar. “Udahlah, biar kuasa hukum saya saja yang membereskan persoalan. Aku nggak boleh mikir berat-berat sekarang ini,” imbuhnya.(Persda Network/abs/*)

FOTO/NET

Rizky Hanggono

Kontrak Seumur Hidup Sebagai Ayah

FOTO/NET

TAK banyak yang tahu bahwa istri aktor Rizky Hanggono yang bernama Roro ternyata sudah melahirkan anak sepekan silam, tepat Jumat (7/ 11) lalu. Kabar tersebut baru terungkap setelah aktor film Ungu Violet itu menginformasikan kabar gembira tersebut lewat blog internet pribadinya Jumat kemarin (14/11). “Gue dapat kontrak eksklusif

seumur hidup untuk menjadi seorang ayah dari seorang jagoan cilik yang lahir 7 November 2008 kemarin, pukul 18.15 WIB,” demikian ungkapan kebahagiaan Rizki, Jumat kemarin. Sebuah nama yang menurutnya merupakan doa dan harapan orangtua terhadap anaknya. Nama ‘Rayan Aditya Rasyid’ dipilih Rizky dan istri untuk anaknya. Apa

maknanya? “Artinya kurang lebih Hadiah dari surga yang bersinar karena kecerdasannya,” jelas bintang iklan sepeda motor Yamaha tersebut. Dalam blognya, Rizky juga menulis mengenai harapan-harapannya untuk menjadi ayah dan orang tua yang baik bagi sang buah hati. Ia pun berharap kelak anaknya bisa

menjadi anak yang baik dan berguna. Bayi laki-laki tersebut lahir secara normal di Rumah Sakit Sam Marie, Jakarta Selatan, pada pukul 18.15 WIB. Putra sulung pasangan muda ini lahir dengan berat 2,8 kg dan panjang 48 cm. “Bahagia banget. Rumah jadi lebih ramai dengan suara bayi,” tuturnya. (Persda Network/abs/*)

Beyonce Knowles

Olga Syahputra

Ketagihan Sepatu Berhak Tinggi

Gampang Kasihan pada Pengemis

DIBALIK gayanya yang suka berjingkrakjingkrak saat menyanyi, ternyata Beyonce Knowles paling hobi mengenakan sepatusepatu berhak (berkaki tinggi). Dia tak bisa melewati sebuah toko sepatu tanpa masuk dan membeli sepatu. Apa enggak takut kepleset saat berjingkrak dengan sepatu berkaki tinggi seperti itu? “Aku menyukai semua jenis sepatu berhak tinggi. Aku kecanduan. Habis enak sih buat bergaya,” tutur Beyonce seperti dilansir Showbizspy, Jumat (14/11). Mantan personel Destiny’s Child itu memetik keuntungan dari koleksi sepatu hak tingginya. “Aku banyak melakukan sesi foto dan kadang kurang stok sepatu untuk pemotretan. Aku beruntung punya banyak koleksi sepatu. Aku cinta sepatu hak tinggi,” tandas istri Jay-Z ini. Koleksi sepatu tingginya di rumah begitu banyak. Kalau melihat rumahnya yang luas, tampak rak-rak sepatu koleksi pribadinya yang hampir semuanya berhak tinggi. Beyonce mendapatkan semua itu dari berbagai negara yang dia singgahi saat tour atau konser. Namun lebih banyak dia beli dari toko-toko sepatu di sekitar rumahnya. (Persda Network/abs)

FOTO/NET

Tips Memakai Sepatu Berhak Tinggi ● Pertama, hindari tempat-tempat yang sulit untuk dilewati. Jangan berjalan di atas bebatuan, hindari saluran yang tertutup, lempengen semen dengan lubang di dalamnya. Tidak hanya jalan berbatu, jalan berumput, jalan yang lembutpun merupakan tempat yang mungkin menyebabkan goresan dan merusak sepatu tinggi Anda. ● Kedua, hati-hati ketika naik tangga jalan, atau naik kereta karena hak sepatu Anda akan mudah masuk pada sela-sela tangga jalan. Untuk menghindari rasa malu, pakailah jantung kaki Anda saat naik tangga atau kereta, angkat kaki Anda sedikit lebih tinggi dari biasanya.Ketika berjalan di tempat yang menurun, dorong badan Anda kebelakang sedikit dan santai. Jangan mengikuti tarikan gravitasi, Anda akan tertarik, tersandung dan jatuh. Ingat bahwa Anda harus terlihat elegan dengan hak tinggi itu! ● Ketiga, Hindari rasa sakit. Untuk mengindari luka lecet dan melepuh akibat merekatkan plester pada bagian sensitif dari kaki Anda, khususnya belakang tumit dan bagian jari kaki. Pakailah plester yang sesuai dengan warna stocking, jika tidak, gunakan plester yang transparan sebagai pengganti. Pepatah Cina mengatakan gigit bagian belakang sepatu sebelum Anda memakainya, sehingga sepatu tidak akan menggigit Anda. Istirahat kapanpun Anda bisa. Istirahatkan kaki Anda di tempat duduk atau di pemberhentian bis. Cobalah untuk mengurangi berdiri atau berjalan, cegahlah capai pada otot. (abs)

TIAP kali mobilnya berhenti di lampu merah, presenter bergaya kocak, Olga Syahputra, cepat merasa iba dan kasihan ketika melihat ibu-ibu menggendong bayi yang masih merah, mengemis di bawah terik matahari. Tidak cuma kasihan pada sang ibu yang bermandi keringat, dia lebih kasihan lagi pada si jabang bayi yang masih belum punya dosa namun hidupnya sudah terseretseret penderitaan kemiskinan. Pengalaman iba itu mendorongnya menyisikan sebagian honornya dari main film dan presenter untuk menyumbang anak-anak terlantar dan pengemis serta yatim piatu. Menurut pengakuan Olga, kebi-

asaannya ini diajari oleh Dorce Gamalama yang telah memiliki ribuan anak asuh. Dari presenter Dorce Show itulah Olga kemudian terinspirasi untuk menyisihkan rezekinya secara rutin. “Ini yang ngajarin Olga adalah bunda Dorce. FOTO/NET Bunda pernah ngasih tahu ‘Olga tiap hari Jum’at sisihkan beberapa persen dari rezekimu’, tapi Olga tidak hanya hari Jumat saja,” ungkap Olga yang saat itu datang di sebuah panti asuhan di Jakarta Selatan, belum lama ini. Olga dalam beberapa waktu mengaku menyerahkan bantuan kepada anak-anak yatim dan kerap terbawa sedih melihat keadaan mereka yang

kurang beruntung itu. “Tiap hari kalau Olga ngeliat ibu nggendong anak, lihat nenek-nenek, Olga suka kasian banget,” ungkapnya dengan ekspresi sedih. Meski demikian, pria yang sering bergaya manja dan cerewet kayak perempuan ini juga sering dinasehati teman-temannya agar tetap waspada di lampu merah. Jangan karena kasihan terus selalu membuka kaca mobil tengah malam untuk memberikan uang ke pengemis. Namun menurut Olga, duit sumbangannya lebih banyak diberikan langsung ke panti asuhan dan yayasan sosial ketimbang diberikan langsung. “Soalnya kadang-kadang ribet juga sih di lampu merah, caricari duit kecil di dompet dan tas,” imbuhnya. (Persda Network/abs/*)

Asti Asmodiwati

Bakat Nyanyi Menular ke Anak MASIH ingat penyanyi pop kondang era tahun 1980-an, Asti Asmodiwati? Ya, memang penyanyi yang ngetop lewat hits Satu jam Saja itu sudah lama banget nggak nongol di dapur rekaman maupun televisi. Rupanya Asti kini lebih menyibukkan diri sebagai rumah tangga dan mengurus bisnis event organizer. Namun bakat menyanyi, dia tularkan kepada putrinya, Alfira Ratna Malinda, yang belum lama merilis album baru. “Saya sebagai orang tua sangat bersyukur album pop alternatif lahir dari anak-anak. Sebagai orang tua, Asti ingin memberikan yang terbaik buat anak-anaknya, khususnya kursus menyanyi gratis dan teknik olah vokal yang paling oke. “Kita nggak pernah tahu anak kita

FOTO/NET

mau jadi apa? Makanya kalau dia punya bakat dan kegiatan positif kita sebagai orang tua akan mendukung. Alfi itu memang dasarnya anaknya nggak bisa diam. Segala kegiatan diikuti termasuk menari. Tapi alhamdulillah, prestasinya memang menonjol,” tuturnya.

Kendati memberikan dukungan penuh pada karir menyanyi anaknya, namun soal pendidikan tetap dia utamakan. Dengan pengalamannya di dunia tarik suara, Asti memberikan ilmu yang didapatnya sebagai bekal Alfi. “Ada sih beberapa teknik vokal yang aku ajarkan tapi Alfi juga sekolah vokal di Purwacaraka,” ujarnya. “Anak-anak sekarang memang berbeda dengan zaman dulu. Anak sekarang cepat berkembang karena ditunjang fasilitas yang makin modern,” tuturnya. “Kalau sekarang bisa mengeluarkan album ramai-ramai siapa tahu lusa atau tahun mendatang bisa bikin album solo. Apalagi album anak-anak masih sangat minim,” imbuhnya. (Persda Network/yon)

c m y k


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.