Bp20170420

Page 1

RP. 3.000

36

„ LANGGANAN RP. 75.000

Halaman

KAMIS 20 APRIL 2017

23 RAJAB 1438 H

NO. 259 TH XLVI/ISSN 0215-2987

1

Sandi Nangis Peluk Anies „ Jokowi Yakin Pilihan Warga Jakarta yang Terbaik JAKARTA, BPOSTBulir-bulir air membasahi kelopak mata Sandiaga Uno ketika memeluk erat Anies Baswedan. Anies pun

KLIK

tak mampu menahan air mata haru menyambut pelukan itu. Keduanya berpelukan dan menangis haru. Momen mengharu-

Banjarmasin Post co.id

kan itu terjadi di pengujung jumpa pers di rumah Prabowo Subiz Hal 11 kol 4-7

Rekonsiliasi Nasional

Partai pendukung sikapi hasil pilkada DKI Jakarta

BEBERAPA lembaga survei masih terus memperbaharui hasil hitung cepat usai warga DKI melakukan pencoblosan, Rabu (19/4) kemarin sebelum hasil resmi akan diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta. Dua kandidat yang bertarung, pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno merasakan kemenangan dan kekalahan di tempat mereka mencoblos. Di TPS 54, Penjaringan, Jakarta Utara, tempat Ahok menggunakan hak suaranya, petahana itu unggul

Kubu Ahok Takkan Gugat BASUKI Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat menerima kekalahan dalam Pilkada DKI 2017. Mereka rela menyerahkan jabatan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI nantinya kepada Anies Baswedanz Hal 11 kol 1-3

z Hal 11 kol 1-3

Kata Mereka Bpost Online

Mirza Pemain Bayaran Ini pesta demokrasi, sdh selayak nya harus aman dan damai. Masyarakat sdh tahu prosesnya. Tinggal kita harap tdk ada manipulasi data dari para oknum

Banjarmasin Life

BERPELUKANPasangan calon Gubernur dan Wagub DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) dan Sandiaga Uno (kedua kanan) saling berpelukan usai memberikan keterangan pers menanggapi hasil hitung cepat Pilkada DKI Jakarta putaran kedua di Jakarta, Rabu (19/4). Dari hasil hitung cepat sementara sejumlah lembaga survei, pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno menang atas Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Syaiful Hidayat.

HAL

14 Litbang Kompas

LSI Denny JA

58 * dalam persen

Hasil Quick Count

PILKADA JAKARTA

42

LSI

57,7 42,3

BASUKI | ANIES

BASUKI | ANIES

SMRC

polmark

58,1 44,6

55,4

BASUKI | ANIES

BASUKI | ANIES

BASUKI | ANIES

indikator

58

57,5 42,4

41,9

median

57,9 42,1

41,9

BASUKI | ANIES

BASUKI | ANIES

FOTO-GRAFIS: ANTARA/DEDI WIJAYA/BPOST GROUP/RIZALI RAHMAN

smart biz HAL 3

Bunga Kartu Kredit Turun KABAR gembira bagi pemegang kartu kredit. Per awal Juli 2017, bank penerbit kartu kredit menurunkan suku bunga menjadi 2,25 persen. Saat ini suku bunga kartu kredit di angka 2,95 persen. Perbankan mulai memanfaatkan sisa waktu dua bulan untuk menyosialisasikan tingkat bunga kartu kredit yang baru kepada nasabah.

banjarmasin post HAL 12

Kapolri Sesalkan Penembakan KAPOLDA Sumsel, Irjen Pol Agung Budi Maryoto gusar. Anggotanya secara serampangan memberondong mobil sedan di Lubuklinggau berisikan tujuh orang, hingga menyebabkan 1 orang tewas. Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian pun menyesali terjadinya insiden tersebut.

banjarmasin blitz HAL 13

Bangunan di Area Bandara Digusur PERLUASAN Bandara Syamsudin Noor terus berjalan. Rabu (19/4) petugas melakukan eksekusi terhadap bangunan yang berdiri di areal yang bakal menjadi areal perluasan. Warga pun bereaksi atas eksekusi tersebut.

LOKSADO BUKAN CUMA RAKIT BAMBU

Luna Maya

Pilihan Tidak Sempurna

Kerajinan Tangan Warga Sampai Jakarta

ARTIS peran Luna Maya, adalah alah s salah ala ah ok. Dia ia a satu selebriti pendukung Ahok. am P ililkka kada da menilai kekalahan Ahok dalam Pilkada ebaga ai h al al |DKI Jakarta di putaran 2, sebagai hal i. yang wajar dalam demokrasi. ai pili lih hhDi sisi lain dia juga menilai pilihz Hal 11 kol 1-3

BINTANG.COM

Anang Gayam P a nd i ra n d i G e te k

- Akhirnya Jakarta kolehan gubernur hanyar, Lak-ai + Asa tacabut susuban, Nang-ai

S

LOKSADO kaya akan pohon bambu. Kebanyakan digunakan sebagai rakit bambu atau dalam bahasa Banjar disebut lanting. Susur sungai menggunakan rakit bambu di Sungai Amandit membuat Kecamatan Loksado terkenal hingga ke mancanegara. Belakangan, bambu tidak hanya dijadikan rakit, tapi dibikin pula jadi kerajinan tangan.

ebenarnya, warga Loksado memiliki keahlian dalam kerajinan tangan. Namun, karena belum begitu dieksplorasi, sehingga tidak begitu menonjol. Komunitas Meratus Etnic Handicraft (Metha)

Kandangan merangkul warga Loksado mengoptimalkan keahliannya. Metha Kandangan memanfaatkan keahlian penduduk lokal yang z Hal 11 kol 4-7

Supeltas Jujur IMBAH tuntung maujek sakira jam sabalasan, istirahat satumat, Palui umpat jua maatur lalu lintas di persimpangan z Hal 11 kol 1-4

Waktu SALAT Banjarmasin Sekitarnya

BANJARMASIN POST GROUP/APRIYANTO

KERAJINAN - Pendiri Metha saat menunjukkan hasil kerajinan tangan anggota Metha.

SUBUH ZUHUR ASAR MAGRIB ISYA

05.04 12.24 15.42 18.24 19.34


2

KAMIS

20 APRIL 2017

SHOPPING CARNIVAL 2017 banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

PROGRAM MENARIK - Suasana atrium Q Mall Banjarbaru yang megah beberapa waktu lalu. Demi memuaskan pelanggan, Q Mall siap menggeber program menarik Shopping Carnival 2017, mulai Sabtu (22/4).

Ada Hadiah Mobil dan Umrah

Lusa, Q Mall Shopping Carnival 2017 Diluncurkan BANJARBARU, BPOST Terobosan menarik terus dilakukan manajemen Q Mall untuk memuaskan pelanggannya. Menyusul kesuksesan program Shopping Funtastic yang digelar sebelumnya, kini Q Mall menyelenggarakan Shopping Carnival 2017. Program undian ini rencananya diluncurkan pada Sabtu (22/4). Pengunjung mall di Jalan A Yani Km 36.8 Banjarbaru ini bakal mendapatkan banyak keuntungan di Shopping Carnival 2017. Head of Marcom Q Mall Banjarbaru, Nathalie Magdalena Jeanette menga-

takan Shopping Carnival 2017 merupakan program loyalty untuk pengunjung setia Q Mall Banjarbaru. Launching Q Mall Shopping Carnival nanti diisi berbagai hiburan, mulai musik sampai dance atau tari modern dan tari daerah dari para talenttalent Q Mall. Selama program ini berlangsung, setiap pengunjung yang bertransaksi di seluruh tenant atau toko di Q Mall Banjarbaru berhak mendapatkan kupon undian.

Syarat dan Ketentuan Customer menukarkan struk belanja atau sales draft dari mesin cash register atau electric dengan kupon undian. Kupon didapat jika berbelanja senilai Rp 100.000 per hari berlaku kelipatan dalam satu struk belanja di toko atau outlet di Q Mall. Maksimal penukaran 50 kupon per hari. Penukaran dan pengisian kupon undian, dilakukan di meja informasi Q Mall-- kecuali pada 12 Desember 2017 penukaran pada hari yang sama. Struk yang ditukarkan dengan kupon undian akan distempel dan diparaf petugas. Pemenang hanya berhak mendapat satu hadiah dalam satu tahap pengundian. Pajak undian sebesar 25 persen ditanggung oleh pemenang. Pengundian akan dilakukan pada 16 Desember 2017. GRAFIS: BPOST/FUAD

Adapun hadiah utamanya adalah sebuah mobil Toyota Yaris, paket umrah untuk dua orang, paket wisata domestik ke Bali dua orang, motor Kawasaki, handphone, elektronik, kupon belanja, voucher menginap dari Dafam Syariah Hotel dan Quest Hotel Balikpapan, serta hadiah lainnya. “Periode program undian dari April sampai Desember 2017,” katanya, Rabu (19/4). Dijelaskannya, syarat dan ketentuan mendapatkan undian Shopping Vaganza 2017, customer menukarkan struk belanja atau sales draft dari mesin cash register atau electric dengan kupon undian. Customer berbelanja senilai Rp 100.000 per hari berlaku kelipatan dalam satu struk belanja di toko atau outlet yang ada di Q Mall, maksimal penukaran 50 maksim per hari. kupon p Penukaran dan pengisiPenu kupon undian, dilakuan kup kan di meja informasi Q Mall Banjarbaru, kecuali B pada 12 Desember 2017 penukaran pada hari penu yang sama. Struk yang telah ditukarkan dengan kupon undian akan diskupo tempel dan diparaf oleh temp petugas. “Rencananya petug pengundian pada 16 Depengu sember 2017 di Q Mall semb Banjarbaru,” kataB nya. Dia juga menjelaskan, pajak undian lask 25 persen pers ditanggung peme-

nang. Detail dan bentuk hadiah yang diberikan kepada pemenang sepenuhnya menjadi wewenang mutlak management Q Mall Banjarbaru. “Kesempatan ini tidak berlaku bagi karyawan PT Diyatama Metro Sejadi beserta keluarga. Juga tidak berlaku bagi pemilik atau penyewa toko atau tenant beserta karyawannya,” tegasnya. Sponsor utama Shopping Carnival Q Mall 2017 ini Bank Kalsel dan Wira Toyota Banjarbaru. Turut disponsori oleh iRadio. Adapun tenant di Q Mall Banjarbaru yakni, Hypermart, Watch Club, Skechers, C&F Perfumery, Payles, Bread Talk, J.rep, Buccheri, Century Health Care, Dunkin Donuts, Snoppy Baby, Curly Kids and baby, Kakara Steak, Watch Circle, The Body Shop, Bank Kalsel, Sport Station, Citra Kalimantan Jewellry, The Silver, Hammer, Excelso, Hush Puppies, J.Co, KFC, Texas Chicken, Optik Melawai, Little Xeight, dan Myesha Salon Muslimah. Selain itu Butik Noor, Eiger, Matahari, Bata, Adidas, ACE, X8 Fashion Retail, Bebek Renon, Celcius, Citra Sasirangan, The Brahouse, Nobby, Planet Surf, Straberi, Matahari Department Store, Shoeline, Playboy, My Salon, Mississipi, OB FIT, White Mode, Umaira Boutique. Rania Skin Care, Cinemaxx, Samsung, Informa, Q Food Court, Es Teler 77, Nasi Goreng Djatinegara, Toys City, Bunder, Timezone, dan Studio Mini 4D. (has/*)

ISTIMEWA

ISTIMEWA

UNDIAN - suasana pengundian Shopping Funtactic yang sukses digelar tahun lalu.

MERIAH - Kemeriahan suasana pengundian Shopping Funtactic yang sukses digelar tahun lalu.

2004/B02

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

ANGKRINGAN REBORN - Seorang chef di Hotel Grand Dafam Syariah menyiapkan angkringan reborn yang hadir setiap Rabu. Ada berbagai menu angkringan dengan harga bersahabat.

Hotel Grand Dafam Syariah Siap Berpartisipasi SHOPPING Carnival 2017 di Q Mall Banjarbaru disambut oleh tenanttenant di mall itu, tidak terkecuali Hotel Grand Dafam Syariah yang menyatakan siap berpartisipasi. Menurut GM Hotel Grand Dafam Syariah, Muh Roy Amazon bahwa Shopping Vaganza ini event yang sangat bagus. “Shopping Carnival 2017 ini memiliki nilai promosi yang sangat tinggi dan luar biasa, khususnya untuk Q Mall dan warga Kalsel,” katanya. Menurutnya, saat ini masyarakat Banjarbaru sudah semakin modern dan berkembang, sehingga diperlukan sarana dan prasarana yang menunjang perkembangan dan kemajuan tersebut. Dengan adanya event Shopping Carnival 2017 ini diharapkan masyarakat Banjarbaru dan sekitarnya semakin bersemangat mencari dan membeli segala macam kebutuhannya di Q Mall. Terlebih kesempatan untuk mendapatkan mobil Toyota Yaris dan hadiah menarik lainnya terbuka lebar khusus untuk pengunjung setia Q Mall. Hotel Grand Dafam Syariah Banjarbaru sendiri siap memeriahkan Shopping Carnival 2017. Salah satunya dengan menyediakan voucher menginap di hotel prestisius yang ada di Kota Idaman ini. Saat ini, Grand Dafam Syariah Hotel juga memberikan promo kamar hanya di harga Rp 598.000 nett untuk kamar deluxe, free upgrade ke executive. Tidak kalah seru, di Grand Dafam ada angkringan reborn setiap Rabu mulai

pukul 19.00 wita sampai pukul 23.00 wita. “Ini promo menarik, angkringan di hotel harganya hanya Rp 65.000 per orang. Jarang-jarang ada angkringan di hotel, soal rasa kami berani jamin,” imbuhnya. (has/*)


smart biz banjarmasinpost.co.id

Bayar Belanja Online Pun Dapat Poin z Hadiah Serbu BTN Dibagikan EMPAT pemenang undian program Serba Untung (Serbu) BTN menerima hadiah undian Monthly Prize di Kantor BTN Cabang Banjarmasin Rabu (19/4). Hadiah Monthly Prize periode September hingga November 2016 berupa mesin cuci Samsung, pendigin udara Samsung dan sepeda Polygon diserahkan langsung oleh Branch Manager BTN Cabang Banjarmasin, Zulmarwan. Adapun para pemenang itu, Gusti Yasni mendapatkan hadiah mesin cuci Samsung, Noor Efendi mendapatkan pendingin udara Samsung, Mursid dan Sri Hartati masingmasing mendapatkan hadiah sepeda Polygon. Program Serbu BTN ini diperuntukkan bagi nasabah BTN perorangan yang memiliki Tabungan Batara. Pengundian Hadiah Serbu BTN dilaksanakan sebanyak 17 kali dalam waktu satu tahun. Hadiah Serbu BTN berupa 1 unit rumah mewah, 2 unit mobil Toyota Alphard, 16 unit mobil Toyota All New Innova, 12 unit mobil Toyota Avanza, 32 unit sepeda motor Yamaha Mio dan ratusan hadiah menarik lainnya. Pengundian dibagi men-

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

KAMIS

likes: BPost Online

20 APRIL 2017

3

Bunga Kartu Kredit Turun Jadi 2,25 Persen Perbankan Mulai Lakukan Sosialisasi

BANJARMASIN POST GROUP/ACHMAD MAUDHODY

SERBU BTN - Branch Manager BTN Cabang Banjarmasin, Zulmarwan (kiri) menyerahkan hadiah undian Serbu BTN kepada salah satu pemenang, Rabu (19/4). jadi 3 jenis, yaitu Monthly Prize yang dilaksanakan satu bulan sekali sebanyak 12 kali pengundian. Quarterly Prize dilaksanakan 4 kali setiap 3 bulan sekali, dan Grand Prize dilaksanakan satu kali dalam satu tahun. Untuk mendapatkan poin undian, bisa melalui berbagai cara. Tentunya dengan membuka rekening Tabungan Batara, penambahan saldo kelipatan Rp 100 ribu, aktivasi ATM dan e-channel, aktivasi fasilitas Auto Grab Fund (AGF) untuk semua transaksi pembayaran, dan aktivitas transaksi melalui outlet

BTN, ATM, e-channel atau belanja online. Menurut Zulmarwan, program ini merupakan bentuk apresiasi BTN terhadap para nasabah setianya. Ia berharap melalui program ini akan semakin menarik minat dan jumlah nasabah baru, serta meningkatkan semangat nasabah untuk menabung di Bank BTN Cabang Banjarmasin. “Selain menumbuhkan budaya menabung, dengan sistem poin pada undian ini diharapkan nasabah dapat lebih memanfaatkan berbagai fitur perbankan Bank BTN,” tambahnya. (adv)

Adi Menangkan Toyota Agya BANJARMASIN, BPOST - Bank Kalsel Cabang A Yani Banjarmasin melaksanakan penyerahan hadiah undian Salanjung Rezeki kepada 3 pemenang, Rabu (19/4). Berlokasi di Kantor Bank Kalsel Cabang A Yani Banjarmasin, Adi Suryadewa beruntung mendapatkan hadiah main prize berupa 1 unit mobil Toyota Agya. Selain itu H Ahmad Husaini dan Noor Ainah mendapatkan regular prize masing-masing 1 unit sepeda motor Honda Beat. Proses pengundian Salanjung Rezeki sebelumnya sudah dilaksanakan pada Sabtu (25/3) bertepatan dengan perayaan peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-53 Bank Kalsel. Proses penyerahan hadiah ini dilaksanakan langsung oleh Pemimpin Divisi Dana dan Jasa Bank Kalsel Anwari serta Pemimpin Kantor Bank Kalsel Cabang A Yani Banjarmasin Mitra Damayanti. H Ahmad Husaini bisa dikatakan sangat beruntung. Selain mendapatkan hadian regular prize pada undian Salanjung Rezeki kali ini, sebelumnya ia juga memenangkan hadiah berupa 1 unit mobil dari Bank Kalsel.

JAKARTA, BPOST - Kabar gembira bagi pemegang kartu kredit. Per awal Juli 2017, bank penerbit kartu kredit akan menurunkan suku bunga menjadi 2,25 persen. Saat ini suku bunga kartu kredit di angka 2,95 persen. Perbankan pun mulai memanfaatkan sisa waktu dua bulan untuk menyosilisasikan tingkat bunga kartu kredit yang baru kepada nasabah. Direktur Eksekutif Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia (BI) Eni V PangBUSSINESSINSIDER.COM gabean mengatakan, bankbank mulai melakukan sosiKARTU KREDIT - Transaksi menggunakan kartu kredit di sebuah toko. Mulai Juli 2017, suku alisasi kepada nasabah soal bunga kartu kredit turun. pemberlakukan bunga kartu kredit yang baru. Misalnya, website Bank Mega, e-mail Tanjung ini memprediksi ST RY HIGHLIGHTS bank melakukan sosialisasi blast, pesan singkat, pesan nilai transaksi kartu kremelalui pesan singkat kepa- laporan penagihan hingga dit di Bank Mega dapat z Per awal Juli 2017, tumbuh 10 persen sampai sosial media. da nasabah. suku bunga kartu kreDodit bilang, ada biaya 15 persen di tahun 2017 BI mendukung langkah dit turun menjadi 2,25 perbankan yang melakukan yang dikeluarkan oleh bank ini. persen Adapun, rata-rata nilai sosialisasi kepada nasabah namun nilainya tidak besar z Saat ini suku bunga karena penerapan aturan karena publikasi melalui transaksi sebesar Rp 2,4 trikartu kredit di angka akan berjalan efektif sehing- teknologi yang tak mema- liun di kuartal I-2017 atau 2,95 persen. ga bank sentral tetap me- kan banyak biaya. Selain naik 10 persen dibandingz Perbankan mulai mutuskan penerapan bunga itu, pemegang kartu kredit kan kuartal I-2016. Sedangmemanfaatkan sisa kartu kredit menjadi 2,25 yang rata-rata memiliki dua kan, jumlah penerbitan karwaktu dua bulan untuk kartu kredit tu kredit mencapai 1,5 juta persen pada menyosilisasikan tingsudah sa- kartu per kuartal I-2017 deawal Juli KLIK kat bunga kartu kredit 2017. co.id ngat menya- ngan target 1,6 juta kartu di yang baru dari tentang akhir 2017. Sejumlah Bagaimana kiat berSementara itu, Direktur informasi bank mengabelanja menggunap e n e r a p a n PT Bank Central Asia Tbk sar efek pemanfaatan kartu ku sudah mekan kartu kredit? bunga kartu (BCA) Santoso Liem menga- kredit ke depan. lakukan sotakan, pihaknya juga sudah BCA menargetkan bisnis kredit baru. sialisasi. DiPenurun- mulai sosialisasi baik mela- kartu kredit dapat tumrektur Kartu Kredit dan Personal PT Bank an bunga kartu kredit ini lui SMS dan pesan laporan buh 8-9 persen pada 2017. Mega Tbk Dodit W. Probo- akan mendorong konsumen penagihan kepada nasabah. Menurutnya, awal kuartal jakti mengatakan, pihaknya untuk memanfaatkan kar- Hasil sosialisasi tersebut I-2017, memang pertumsudah melakukan sosialisa- tu kredit dalam kebutuh- mendapatkan respons posi- buhan ekonomi relatif lebih si tentang bunga kartu kre- an pendanaan karena ada tif dari para pemegang kartu baik walaupun tidak terjadi dit sejak 1 April 2017 me- penurunan bunga yang meskipun belum dapat te- pada semua sektor. (kontan/ lalui semua channel seperti tinggi. Bank milik Chairul rindentifikasi seberapa be- tribunnews.com)

Banjarmasin Post

BANJARMASIN POST GROUP/ACHMAD MAUDHODY

SALANJUNG REZEKI - Mitra Damayanti Pemimpin Kantor Bank Kalsel Cabang A Yani, (kiri) bersama Pemimpin Divisi Dana dan Jasa Bank Kalsel Anwari (kanan) menyerahkan Menurut Mitra, penyerahan hadiah undian Salanjung Rezeki ini diharapkan mampu lebih menarik minat masyarakat untuk menabung di Bank Kalsel. Bagi para pemenang undian juga diharapkan bisa mengajak teman, kerabat serta keluarga untuk ikut menjadi nasabah Bank Kalsel. “Semoga kedepannya hadiah-hadiah yang disiapkan Bank Kalsel akan lebih banyak dan menarik lagi,” imbuh Mitra. (acm)

2004/B03


4

tribun forum

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

A

Banjarmasin Post Group Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Musyafi' Wakil: Harry Prihanto Manajer Peliputan: M Royan Naimi

Asisten Manajer Peliputan: M Yamani Manajer Produksi: R Hari Tri Widodo

Asisten Manajer Produksi: M Taufik, Agus Rumpoko Manajer Redaksi: H Irhamsyah Safari Redaktur: Elpianur Achmad, Mulyadi Danu Saputra, Anjar Wulandari, Mahmud M

Siregar, Mohammad Choiruman, Aya Sugianto, Budi Arif RH, Syamsuddin, Ernawati, Siti Hamsiah, Mustain Khaitami, Idda Royani, Alpri Widianjono, Kamardi, Rendy Nicko Ramandha, M Risman Noor, Didik Triomarsidi, Eka Dinayanti, Syaiful Akhyar, Murhan Staf Redaksi: Umi Sriwahyuni, Sudarti, Halmien Thaha, Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni Usman, Sofyar Redhani (kabiro), Hari Widodo, Ratino, Salmah Saurin, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Restudia, Yayu Fathilal, Aprianto, Frans Rumbon, Nurholis Huda, Man Hidayat, Reni Kurnia Wati, Rahmadhani, Akhmad Rizky Abdul Ghani, Milna Sari, M Fadli Setia Rahman, Muhammad Elhami. Fotografer: Kaspul Anwar Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan Saputra, Nata Prima, Imam Wahyudi. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita, Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johnson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin SH MH Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta Asisten General Manajer Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas-Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan: Helda Annatasia (08115803012) ALAMAT

IST

Mari Tertawa Bersama Lagi

Homepage: http//www.banjarmasinpost.co.id e-mail: redaksi@banjarmasinpost.co.id Penerbit : PT Gra ka Wangi Kalimantan SIUPP : SK Menpen No. 004/SK MENPEN/SIUPP/A.7/1985 tgl 24 Oktober 1985 Pendiri : Drs H J Djok Mentaya (1939-1994) Sejak Tanggal : 2 Agustus 1971 Drs H Yustan Aziddin (1933-1995) Direktur Utama : Herman Darmo HG (P) Rusdi Effendi AR Pemimpin Umum : HG (P) Rusdi Effendi AR

TANTRI VERAWATI SIP MSI Dosen LB Komunikasi ULM Sekretaris P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak) Kota Banjarmasin

Kartini patuh dengan akar budayanya dengan tetap berkebaya, tapi kebaya tidak dapat mengekang hasratnya untuk mendobrak keadaan yang membelenggu perempuan di masanya”

pa sebenarnya yang istimewa dari seorang Kartini, sehingga dianugerahi gelar Pahlawan Nasional Indonesia? Barangkali pertanyaan ini sering hadir dalam benak kita, khususnya saat memeringati Hari Kartini setiap 21 April. Putri Kelima dari Bupati Demak Adipati Sosrodiningrat ini memiliki pemikiran-pemikiran yang maju dan berani dibandingkan perempuan-perempuan lain kala itu. Kartini adalah tentang kesederhanaan penampilan dan gaya hidup, tapi visioner dalam pemikiran. Pribadinya yang tetap santun dan lembut, mencoba mendobrak belenggu yang mengungkung dirinya dan perempuan-perempuan kala itu lewat tulisan-tulisannya. Berbeda dibanding pahlawan-pahlawan lainnya di masa itu, Kartini berjuang bukan dengan mengangkat senjata, dia memperjuangkan pendidikan perempuan lewat tulisannya. Kartini adalah kepatuhan pada “kebaya”, kecepatan dan kelincahan mentransmisi nilai-nilai dan inspirasi bagi anak-anaknya. Kartini mewariskan progresivitas dan keunggulan cara berpikir yang merupakan modal bagi pembentukan manusia unggul dan kompetitif. Kartini patuh dengan akar budayanya dengan tetap berkebaya, tapi kebaya tidak dapat mengekang hasratnya untuk mendobrak keadaan yang membelenggu perempuan di masanya. Dia melompati pagar dengan kebayanya, bukan untuk mendobrak akar budaya, tapi untuk lari dari keterbelakangan dan mendobrak keterkungkungan. Kemampuan untuk Maju Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), progresivitas diartikan sebagai kemampuan bergerak maju secara psikologis. Kemampuan dan kemauan untuk maju inilah yang melatarbelakangi seorang Kartini yang gelisah dan prihatin akan nasib perempuan kala itu. Kartini menilai bahwa hak-hak perempuan telah dipangkas oleh sistem patriarki saat itu. Perempuan kala itu dikebiri haknya tentang pendidikan dan pernikahan. Bahwa perempuan tak perlu sekolah dan perempuan harus menyiapkan diri dan pasrah dengan pernikahan yang telah disiapkan oleh orangtuanya. Perempuan tak perlu bersekolah, karena toh pada akhirnya mereka hanya akan berkutat di rumah mengurus anak-anak dan rumahnya. Hal itulah yang menyebabkan kegun-

PERCETAKAN Nama Perusahaan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru Telp (0511)

4705900-01. (Isi di luar tanggungjawab percetakan) BANK BRI Cabang Banjarmasin, Nomor rekening: 0003 01 001063 300, atas nama: PT Grafika Wangi Kalimantan.

WARTAWAN ”BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER

dahan dan kegelisahannya, mendorong dirinya untuk mendobrak belenggu yang begitu memarginalkan kaumnya. Kartini menggugat! Lewat tulisannya Kartini menuliskan keprihatinannya yang menjadikan dasar bagi impiannya untuk mendirikan sekolah-sekolah bagi perempuan, karena baginya pendidikanlah yang akan memandirikan dan menguatkan kaum perempuan. “Dan betapakah ibu bumi putra itu sanggup mendidik anaknya, bila mereka itu sendiri tiada berpendidikan?” Inilah salah satu penggalan tulisan Kartini. Dia percaya bahwa seorang perempuan memilki peran penting bagi keluarganya juga anak-anaknya. Perempuan adalah pendidik bagi anak-anaknya, sehingga perempuan pun memiliki andil penting dalam membangun peradaban dan kemajuan sebuah bangsa. Dia memiliki mimpi, bahwa kelak perempuan di Indonesia mampu bersekolah ke jenjang tertinggi dan dapat berkegiatan di luar rumah. Baginya, perempuan adalah sekolah pertama bagi anak-anaknya. Perempuan terdidik akan mampu mencetak generasi bangsa yang terdidik pula. Mimpi itu pada akhirnya mulai dia wujudkan dengan mendirikan sekolah khusus perempuan. Masa Kini dan Tantangannya Bagaimana perempuan Indonesia kini? Secara pendidikan, perempuan Indonesia kini boleh bernapas lega karena memiliki kesempatan mengenyam pendidikan lebih leluasa dibanding masa Kartini. Kesempatan untuk berkarier dan berkarya di ranah publik juga sudah terbuka. Perempuan Indonesia kini juga lebih bisa menunjukkan eksistensinya di berbagai bidang dan organisasi. Meski kondisi di lapangan masih ada diskriminasi-diskriminasi yang diterima oleh kaum perempuan, baik dalam pendidikan, rumah tangga dan tatanan masyarakat sosial lainnya. Masih kita temui perempuan-perempuan di pelosok yang mengalami keterbatasan pendidikan karena ketidakmampuan ekonomi, atau kaum perempuan yang menikah dini karena tradisi. Tantangan bagi perempuan di era kapitalisme dan globalisasi ini adalah kaum perempuan cenderung memikul beban ganda, bertanggung jawab mengelola rumah tangganya sekaligus berkarier di luar guna membantu menopang ekonomi keluarga. Sayangnya beban ganda ini sering tidak mendapat dukungan dan pemahaman dari pihak-

pihak lain seperti keluarga, tatanan sosial masyarakat ataupun dunia kerja. Hal inilah yang menimbulkan permasalahan multikompleks yang dialami oleh kaum perempuan. Kondisi ini diperparah dengan biasnya konsep emansipasi perempuan masa kini yang cenderung melenceng dari yang dicita-citakan Kartini. Emansipasi kini lebih mengarah pada liberalisasi dan feminisasi yang berkiblat pada dunia Barat. Di dunia Barat, feminisme sangat dipengaruhi oleh aliran renaissance, dimana aliran ini berusaha mencabut tradisi dan agama yang dianggap kuno. Menukar agama dengan logika dan spiritualisme dengan materialisme. Tanpa disadari hal ini mulai menggerus sifat keperempuanan kaum perempuan dan menempatkan perempuan lebih banyak sebagai objek dan komoditi ekonomi, sosial, politik, dan bahkan kebudayaan. Perempuan dijadikan barang tontonan di televisi, media sosial dan iklaniklan. Media mempertontonkan gaya hidup materialisme yang cenderung membuat perempuan lebih sibuk mencari atribut-atribut untuk dapat memenuhi gaya hidup sesuai yang dipertontonkan media. Lalu apakah itu yang disebut sebagai perjuangan kesetaraan? Kita semestinya menekankan pada keseimbangan kedudukan dan fungsi antara perempuan dan laki-laki dalam membangun tatanan kehidupan yang lebih baik. Konsep ini lebih menekankan pada kualitas dan kapasitas antara perempuan dan laki-laki serta saling bersinergi. Maka, perjuangan perempuan Indonesia semestinya bercirikan karakter dan budaya bangsa Indonesia, yaitu budaya yang merdeka dan memerdekakan. Di era yang semakin modern ini, perjuangan bagi hak kaum perempuan terbuka seluas-luasnya. Kartini masa kini adalah sosok yang bisa memberikan inspirasi bagi lingkungan sekitarnya, bertanggung jawab dan berdikari dalam mewujudkan hak perempuan di sektor publik dan domestik. Perjuangan kaum perempuan seharusnya didasarkan pada keinginan memajukan peradaban bangsa, karena rusaknya perempuan maka rusaklah suatu bangsa. Meningkatkan kualitas, kapabilitas, serta memperkuat moralitas kaum perempuan Indonesia dengan tetap berakar pada budaya sebagai ciri khasnya, merupakan pekerjaan rumah untuk kita semua. Selamat memaknai dan memeringati Hari Kartini. (*)

Tulisan Opini bisa dikirim ke email: redaksi@banjarmasinpost.co.id (Maksimal 1.000 karakter tanpa spasi). Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, nomor rekening, fotokopi KTP, dan foto diri. Opini yang terbit akan kami berikan imbalan ke nomor rekening penulis. Terima kasih. Artikel yang masuk batas waktu pemuatannya maksimal dua minggu.

Cari Sinyal Sulit TANAHBUMBU - Kepada Yth. Operator telekomunikasi seluler, tolong dong untuk Desa Sejahtera Mulia Kecamatan Satui agar bisa dipasangkan BTS atau semacam alat penguat sinyal, karena di sini sinyal sulit sekali, sementara pengguna telepon seluler dan internet cukup banyak. Terima kasih. 085386675011 TANGGAPAN: TERIMA kasih sebelumnya kami sampaikan atas saran dan masukan yang diberikan. Dari hasil pengecekan tim di lapangan bahwa, kondisi di lokasi memang belum ada tower Telkomsel dan cukup jauh dari tower terdekat dan melihat kondisi pengguna jaringan seluler setempat memang masih sedikit. Semoga ke depannya, dapat mewujudkan keinginan masyarakat untuk menikmati layanan komunikasi dengan baik di lokasi ini. Demikian kami sampaikan, terima kasih atas perhatiannya.

IST

MUHAMMAD ARIEF RACHMAN SOEYITNO Corporate Communications Telkomsel Kalimantan

Kantor Pusat: Gedung HJ Djok Mentaya Jl AS Musyaffa No 16 Banjarmasin 70111,

Telp (0511) 3354370 Ext. 402, 405 (Redaksi), 113, 114 (Iklan), 116, 117 (Sirkulasi). Fax (0511) 4366123, 3353266, 3366303. - Pengaduan Langganan: 08115000117, (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 Perwakilan Surabaya: Jl Rungkut Industri III nomor 68-73 Surabaya, Telp (031) 8419000 Fax (031) 8470000 Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Biro Palangka Raya: Jl RTA Milono Km 1,5 Palangkaraya Telp (0536) 3242922 Tarif Iklan Display/Advertorial Hal 1: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk , Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk Iklan Kuping: Berwarna (FC): Rp 50.000/mmk Display/Advertorial Hal Dalam: Hitam Putih (BW): Rp 11.250/mmk Berwarna (FC): Rp 22.500/mmk Iklan Sosial/keluarga: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk. Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Iklan Baris: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/baris. Berwarna (FC): Rp 10.000/baris Iklan 1 Kolom: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk. Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk (Harga belum termasuk PPN 10%)

likes: BPost Online

(Refleksi Hari Kartini)

RA Kartini (1879 - 1904) Pahlawan Nasional Indonesia, pejuang kaum perempuan.

ANIES Rasyid Baswedan-Sandiaga Uno, memenangi pemilihan gubernur DKI Jakarta versi hitung cepat, atas rivalnya, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat. Sejumlah lembaga survei menyebut, pasangan nomor urut tiga ini mengungguli pesaingnya hingga 15 persen. Hasil akhir Pilkada DKI ini haruslah disyukuri seluruh rakyat Indonesia, dan bukan hanya Jakarta. Sebab, persoalan pemilihan pemimpin di ibu kota itu telah menjadi persoalan seluruh bangsa, setidaknya dalam enam bulan terakhir. Isu agama, misalnya, yang berseliweran di arena Pilkada Jakarta, telah merenggangkan pertemanan banyak orang di negeri ini yang kebetulan beda agama atau beda mazhab. Isu keturunan dan isu-isu lainnya pun telah menjadi penyebab banyak orang menjadi tak lagi bersaudara. Fenomana putus hubungan (dalam berbagai bentuk), sempat menjadi tren di sejumlah situs jejaring sosial. Banyak orang (tidak hanya orang Jakarta) yang tiba-tiba menghilang (atau dihilangkan) dari grup, menghapus nomor kontak di ponsel, meng-unfriend, meng-unfollow dan sebagainya. Tentu, mulai hari ini (setelah Pilkada DKI selesai) kita merasa patut merasa lega karena sejumlah pemutusan hubungan tersebut bisa disambung lagi. Kita simpan lagi nomor telepon tetangga di ponsel kita, kita add lagi akun facebook saudara kita, kita masukkan lagi teman kuliah kita di grup media sosial. Mulai hari ini, rasanya kita patut merajut lagi perkawanan. Sehingga semua pihak bisa bergaul seperti dulu lagi, saling bercanda dan tertawa di warung kopi sambil bercerita tentang sepak bola, tanpa perlu ada beban perbedaan pilihan politik. Sudah tidak ada lagi urgensi untuk bermusuhan karena yang dijagokan telah menang dan telah kalah. Apalagi, sang pemenang (AniesSandi) mengajak semua pihak untuk saling berangkulan. Agar semua orang bisa berperan serta melaksanakan satu-satunya rencana bernama: Program Pemerintah DKI Jakarta. Pernyataan Anies itu bermakna, pihak-pihak yang selama ini mendukungnya dan kemarin mencoblosnya, haruslah mengulurkan tangan untuk menyalami saudara, tetangga, teman yang telah putus hubungan selama proses pilkada. Sebab, tanpa 42 persen warga Jakarta yang memilih AhokDjarot, tentu Anies-Sandi akan sulit membangun Jakarta. Demikian juga para pihak atau orang yang tidak mencoblos, tidak mendukung atau tidak setuju dengan Anies-Sandi. Mulai hari ini tidak ada pilihan selain menerimanya, karena memang dia telah memenangi pertarungan. Apalagi, pihak yang kalah pun (Ahok-Djarot) sudah mengakui kekalahannya dan menyebut pesaingnya memang layak menang. Karena segala berntuk permusuhan enam bulan terakhir sudah tak ada lagi urgensinya, maka bila hari ini (setelah pilkada DKI selesai) masih ada di antara kita yang telah memisahkan diri dari komunitas atau telah memutuskan hubungan (baik di media sosial maupun di dunia nyata) enggan bergandengan tangan dan kembali ke barisan, bisa saja kemudian diajukan hipotesa baru; Mereka (sebagian di antara kita) memang ingin bercerai berai. Atau, jangan-jangan hipotesa yang selama ini sempat berkembang luas memang benar adanya. Yakni, ada keyakinan bahwa pihak-pihak tertentu memang sedang serius untuk mencerai beraikan kita sebagai saudara, teman dan sebagai bangsa melalui Pilkada DKI Jakarta. (*)

follow us: @banjarmasinpost

Progresivitas Perempuan yang Berakar Budaya

“TERUSLAH bermimpi, teruslah bermimpi, bermimpilah selama engkau dapat bermimpi! Bila tiada bermimpi, apakah jadinya hidup! Kehidupan yang sebenarnya kejam” (jagokata.com)

BIOGRAFIKU.COM

tribunkalteng.com

Cuma Mengalir Saat Subuh BANJARMASIN - Kepada Yth. Kepala PDAM Banjarmasin, kenapa di Gatot Subroto sekarang air cuma mengalir subuh, tidak mungkin tiap hari begadang jaga air, tolong segera diperbaiki. Jangan urusan kalau tagihan dan segel cepat, pelayanan lambat. 08123232277 TANGGAPAN: TERIMA kasih telah memberikan informasinya. Sebelumnya, kalau bisa berikan nomor ds rekening PDAM, alamat yang jelas, serta nomor telepon yang bisa dihubungi. Terkait dengan kelancaran air untuk distribusi dari Jalan Pramuka tidak ada gangguan atau perubahan. Untuk selanjutnya, keluhan pelanggan bisa disampaikan lewat telepon 3252541 atau SMS ke 0811515186. IR H ENDANG WARYONO MT Sekretaris PDAM Bandarmasih

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

BERSIHKAN SUNGAI

- Sejumlah orang sedang membersihkan sampah di Sungai Martapura, Banjarmasin, dengan menggunakan kapal LCT Sapu-sapu, Selasa (18/4). Kebersihan Sungai Martapura terus dijaga karena juga merupakan aset pariwisata Kota Banjarmasin.

Tak Tutup Jalan Masuk TANAHBUMBU - Kami mau menyarankabuat Dishub Tanahbumbu. Supaya pukul 15.00 atau 3 sore tidak ditutup jalan masuk arah lapangan sepak bola Pagatan. Kasihan orang yang mau nonton bola, parkir bayar Rp 5.000. Jika mau ditutup pukul 17.00 atau 5 sore saja ketika orang mau ke pantai, terima kasih. 081952097374 TANGGAPAN: SEBELUMNYA terima kasih atas sarannya. Perlu kami sampaikan bahwa untuk pintu masuk portal 1 dan 2 memang ditutup pukul

14.00 sesuai hasil rapat panitia Mappandretasi. Terkait untuk tarif parkir Rp 5.000, kami akan mengadakan pertemuan dengan para pengelola parkir dan juru parkir di sekitar kawasan tersebut.

SUNANDAR MANTO ALAM Kabid Pengendalian Lalin dan Perparkiran Kab. Tanahbumbu

PEMBACA setia BPost, silakan sampaikan keluhan, saran dan kritik Anda terhadap public service atau masalah pembangunan di banua kita, secara singkat, cerdas dan santun melalui SMS ke nomor 0816215000. Caranya: Ketik HOT <spasi> (isi SMS Anda). Nomor telepon pengirim dicantumkan secara utuh demi akuntabilitas dan transparansi. IST

IST


KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

5

likes: BPost Online

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

@banjarmasinpost

Bpost Online

FOTO-FOTO: BASICC UNTUK BANJARMASIN POST GROUP

CERIA - Keluarga besar Basicc ceria saat pengukuhan komunitas mereka, Minggu (16/4).

USAHA gigih Ahmad Rabbani membentuk klub mobil akhirnya membuahkan hasil. Bonie, begitu ia akrab disapa, pun kini senang karena memiliki banyak teman sesama pengguna mobil Honda City.

N

ama komunitasnya yakni Banjarmasin of Indonesia City Club (Basicc). Pengukuhannya dilakukan secara sederhana di tenda besar di halaman Efa Hotel di Jalan Ahmad Yani KM 6,5 Banjarmasin, Minggu (16/4) lalu. Atas jasa kegigihannya menghimpun anggota, Bonie pun ditunjuk sebagai ketua wilayah keluarga besar Indonesia City Club (ICC). Peresmian komunitas

baru ini langsung dilakukan Ketua Umum ICC Pusat, Ismail Latif (Opa). “Sebenarnya kami di sini sudah dua tahun terbentuk. Namun baru kali ini bisa dukukuhkan menjadi keluarga besar ICC,” tutur Bonie kepada BPost. Karyawan dialer motor Honda di Banjarmasin ini mengataakn sebelum Basicc dibentuk, dirinya sendiri yang akti untuk mencari dan mengumpulkan ang-

gota. Ia tak pernah lelah menyebar brosur pemberitahuan kepada pemilik mobil City di Banua ini. Ia meletakkan brosur tersebut di bagian depan kaca mobil City. “Setiap saya ketemu all varian Honda City di parkiran, maka selalu saya letakan brosur ajakan untuk membentuk klub tersebut,” beber Bonie. Bahkan brosur yang ia bagikan tidak hanya di area parkiran di Kota Banjarmasin. Lebih dari itu, ia juga menjamah Kota Banjarbaru dan Kota Pelaihari (Kabupaten Tanah Laut). Ternyata, usahanya menuai hasil,

KEPENGURUSAN BASICC Ketua Wilayah Humas : Bendahara : Pembina : Koordinator :

: Ahmad Rabbani Risqi Kurniawan Rio Oktora Hendra Maulana Bayu Pratama

karena banyak yang merespons positif. “Memang tidak secara langsung banyak yang mau. Awalnya hanya sekitar dua atau tiga orang saja. Tapi, kami rutin menggelar kopi darat (kopda) di jalan raya di depan Masjid Raya Sabilal Muhtadin, Banjarmasin, tiap malam akhir pekan,” ujar dia. Kini setelah dua tahun berkumpul, mereka berhasil mempersatukan sekitar 20 lebih pengguna mobil City dan sudah memenuhi syarat membentuk sebuah klub mobil. Peresmian ter-

bentuknya komunitas ini dilakukan dengan cara potong tumpeng oleh Opa Latif dan Bonie di hadapan anggota serta tamu undangan dari komunitas mobil GaBus Batanak atau Gabungan Otomotif Banua Sehati, Badingsanak Tanpa Akhir. Selain pemotongan tumpeng, acara tersebut juga diisi penyerahan plakat dari Opa Latif ke Bonie tanda diresmikannya Basicc Banjarmasin bergabung dengan ICC. Selain itu juga diisi sesi perkenalan sejumlah

pengurus dan anggota Basicc kepada tamu undangan yang hadir. Serta pemberian penghargaan kepada sejumlah anggota tamu Undangan Gabus Batanak sebagai apresiasi persaudaraan sesama komunitas mobil. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama para pengurus dan anggota Basicc serta para anggota Ga-

bus Batanak. Semua larut dalam suasana suka cita. Bonie mengatakan anggota Basicc sebagian besar karyawan swasta. Meski sudah resmi terbentuk Basicc masih membuka kesempatan pemilik mobil untuk ikut bergabung. “Caranya mudah saja ikut Kopdar dan beri informasi identitas diri di media sosial resmi ICC,” kata Bonir. (arl)

Aktif Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas SETELAH resmi dikukuhkan, Banjarmasin of Indonesia City Club (Basicc) menjadi wilayah yang ke-27 seluruh Indonesia. “Basicc juga termasuk 19 ICC yang sudah diresmikan,” kata Ketua Umum ICC Ismail Latif (Opa). Ia mengatakan syarat untuk bisa dikukuhkan harus memiliki 15 anggota sehingga yang sudah memiliki klub namun belum dikukuhkan karena belum mencukupi syarat tersebut. “Syarat lainnya mudah saja. Terpenting pemilik mobil all varian Honda City,” kata pekerja swasta asal Jakarta ini.

Opa menjelaskan, ICC resmi dibentuk pada 7 Desember 2014 di Sentul Bogor. Selama dua tahun berkiprah sudah beberapa kali menggelar kegiatan seperti gathering di Cerebon, Jawa Barat, Kopdar Gabungan di Jakarta. “Dalam waktu dekat rencana September nanti kami akan menggelar turing ke Bali,” tambah dia. Ia berharap setelah Basicc diresmikan maka keberadaan ICC di Indonesia akan semakin Solid dan memberikan warn baru bagi komunitas mobil di Ta-

nah Air. “Terpenting kita harus ikut aktif menyosialisasikan program pemerintah terkait ketertiban di jalan raya. Keselamatan berlalu lintas adalah hal nomor satu,” kata Opa. Lebih lanjut ia berharap setelah diresmikan Basicc terus menambah jumlah anggota dan ikut gathering serta kopdar nasional yang sering mereka gelar. “Kita juga berharap komunitas ini juga rajin menggelar bakti sosial seperti yang telah beberapa wilayah lakukan,” pungkas dia. (arl)

2004/B05


6 KAMIS

AVERAGE OCCUPANCY : Rata-rata tingkat hunian kamar pada suatu periode tertentu dengan cara membandingkan antara jumlah kamar yang terjual dibandingkan dengan jumlah kamar yang tersedia. (adib8899.blogspot.co.id)

BLOCKING ROOMS : Mengalokasikan kamar-kamar pada rak kamar dengan suatu tanda/slip, bahwa kamar tersebut tidak dapat dijual kepada orang lain sampai pada batas waktu tertentu. (adib8899.blogspot.co.id)

20 APRIL 2017

23 7 KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

@banjarmasinpost

Bpost Online

Jangan Lupa Pitstop Café

BANJARMASIN POST GROUP/EDI NUGROHO

MEMILIH SENDIRI - Tamu bisa memilih sendiri bahan makanan dan melihat langsung chef memasak hidangan.

Nikmati Angkringan Plus Live Music

INGIN menikmati menu makan malam dengan suasana dan sensasi berbeda, cobalah ke Live Coooking Barbeque di Golden Tulip Galaxy Hotel Banjarmasin. Di hotel terletak Jl Ahmad Yani Km 2,5 No.138, Banjarmasin ini memberikan konsep baru Barbeque demi memanjakan tamu.

B

arbeque dengan harga terjangkau digelar seminggu dua kali, Jumat dan Sabtu malam. Standar Barbeque, maka menu-menu akan dimasak dengan cara dibakar. Untuk Sabtu malam atau malam Minggu adalah Mongolian Barbeque. Tamu-tamu bisa memilih bahan-bahan mentahnya. Asst Director of Sales and Marketing Hotel Golden Tulip Galaxy, Mohammad Silvian mempersilakan tamu memilih bahan dikehendaki seperti ayam, daging, ikan dan sayur-sayuran. “Kadang kalau kami siapkan masakan matang, bisa saja ada tamu yang tidak menyukai bagian sayuran tertentu. Dengan cara memilih sendiri, maka tamu bisa mendapatkan komposisi makanan sesuai keinginan. “Jadi tamu melihat chef memasak makanan secara langsung di depan mata,” kata Silivian. Dijelaskan Silvian, Golden Tulip Galaxy Hotel juga menggelar konsep lesehan angkringan setiap Kamis mulai dari Rp 65 ribu, all you can eat alias makan sepuasnya sampai kenyang. Cukup harga itu, tamu akan akan bisa menikmati segala macam jenis makanan sate, ayam, gudeg dan lain-lain. “Konsep dari angkringan ini adalah lesehan,” kata Silivian. Bagi yang mau menikmati menu angkringan bisa datang ke Golden Tulip Galaxy Hotel Banjarmasin mulai pukul 18.00 hingga 23.00 Wita. Uniknya, dalam angkringan disertai live music. Ditambahkannya, di April ini ada promo kamar yang sangat spesial, yakni di Rp 680 ribu untuk tipe kamar superior. Tamu sudah mendapatkan fasilitas sarapan pagi untuk dua orang, free akses untuk fitness, free akses untuk kolam renang dan tamu diantar

BPOSTGROUP/EDI NUGROHO

SALAH

satu kamar di Golden Tulip Galaxy Hotel Banjarmasin , di Jl Ahmad Yani KM.2,5 No.138, Banjarmasin.

jemput ke Duta Mall. “Kita berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada para tamu,” ujar Silvian. Promo kamar spesial ini, sambung Silvian, dimulai awal April hingga akhir bulan mendatang. Harapannya, masyarakat diharapkan bisa mencoba paket promo kamar ini karena ada harga spesial. Pada 23 April mendatang , sambung Silvian, ada kegiatan cooking class untuk anak-anak, di Golden Tulip Galaxy Hotel Banjarmasin . Anak-anak diajarkan bagaimana mereka memasak dengan cara yang baik dan benar. “Nanti ada chef dari Golden Tulip Galaxy Hotel yang mengajarkan memasak untuk anak-anak,” bebernya. Acara ini bertujuan agar anak-anak tahutahu cara memasak yang benar dan lebih kreatif dalam dunia pariwisata dan perhotelan. Selain ini, cooking class ini juga untuk memperkenalkan Golden Tulip Galaxy Hotel ke masyarakat. (ogi)

Berbintang Namun Murah CARI hotel berbintang yang murah? Gampang, langsung saja ke Hotel Palm di Jalan S Parman Banjarmasin. Saat ini sedang diskon kamar lumayan hemat. Untuk diketahui Hotel Palm berbintang 3, lokasinya juga strategis. Hanya 45 menit dari dan ke Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru. Sedangkan dari dan ke Pelabuhan Trisakti waktu tempuhnya cukup 20 menit. Sales Executive Hotel Palm, Dewi Damayanty, memaparkan saat ini hotel Palm tersedia 71 kamar terdiri tipe standar, superior dan deluxe. Kamar dilengkapi TV chanel, mini bar, private line telepon, kamar mandi shower dan dilengkapi bathtub untuk tipe deluxe dan superior. Selain itu juga ada akses internet. Menariknya adalah diskon untuk semua kamar. Berapa diskonnya? Mulai 40 hingga 50 persen. Diskon yang sangat sayang dilewatkan. “Silakan reservasi, nikmati layanan di hotel kami

BANJARMASIN POST GROUP/SALMAH SAURIN

BARU - Pembenahan terus dilakukan manajemen hotel Palm. Salah satunya pembenahan kamar yang baru saja selesai dikerjakan.

dengan penuh keramahan,” ujar Dewi. Kesempatan juga bagi para tamu untuk menginap di kamar yang baru direnovasi, yaitu tipe Superior yang jumlahnya 30 kamar. Bagi Anda yang ingin bersantai sambil bersantap, di sini juga ada Coffee shop yang menyediakan menu makanan nasional. Hotel Palm juga menyediakan ruang meeting yang

cocok bagi Anda yang menggelar acara, baik rapat, seminar dan lainnya. Ada pula tempat kebugaran yaitu Fit n Fresh Fitness Center and sauna. Anda bisa memanfaatkan fasilitas tersebut untuk menjaga kesehatan. “Dengan fasilitas yang ada, maka hotel Palm adalah tempat menginap yang pas bagi para pebisnis dan pelancong,” tandas Dewi. (dea)

HOTEL baru dan fasilitas diberikan pun terbilang beda. Coba saja buktikan di hotel yang nyaman dan kekinian di Jl Djok Mentaya Banjarmasin. Bila pun tak menginap, bisa pula bersantai sambil berhibur di kafe? Pilihannya adalah Hotel POP dan nongkrong saja di Pitstop Café. Menariknya lagi, hotel budget ini sedang ada promo menawarkan harga kamar Rp 298 ribu nett/malam room only. Kamar dapat dihuni untuk maksimal 3 orang. Di sini juga free wifi, jadi sangat memudahkan Anda berinternet. Sales Executive Hotel POP, Jaya Wardana, memaparkan, untuk kebutuhan makan dan minum serta santai bersama kolega maupun pasangan sangat pas di Pitstop Cafe. “Buka 24 jam dengan menu yang simpel dan terjangkau untuk semua kalangan,” paparnya. Pitstop Cafe juga memberikan kenyamanan bagi siapa saja tanpa terkecuali dan didukung dengan fasilitas hotel berbintang. Bagi yang tidak membawa gadget, jangan khawatir,

BANJARMASIN POST GROUP/ SALMAH SAURIN

SANTAI - Pitstop Café di Hotel POP menjadi salah satu tempat santai yang representatif di Banjarmasin. karena ada internet corner yang dapat digunakan untuk keperluan mendesak bagi yang membutuhkan Selain itu Pitstop Cafe juga menyajikan live music setiap Sabtu malam mulai pukul 20.00 Wita. Jadi sambil santai, Anda bisa menikmati hiburan musik. Hotel POP menyasar segmen pasar umum, baik

swasta, family maupun pemerintahan. Sebab itu tak hanya menginap tapi juga ada ruang meeting representatif. Ruang meeting pola teater muat 200 orang, pola classroom 90 orang, round table muat 100 orang. Soal parkir tidak perlu khawatir, di depan tersedia area parkir dan juga ada basement. (dea)

Setiap Lantai Punya Ruang Santai WALAU guest house, Niraz di Jalan Raya Banjar Indah Banjarmasin tetap ramai. Harga yang terjangkau dan fasilitas terbilang lengkap memang menjadi daya tarik. Hunian terbaru ini dilengkapi 48 buah kamar, meeting room hingga outdoor cafe. Marketing Niraz Guest House, Karina Merdiati mengatakan untuk meeting room mampu memuat 150 pax dengan tarif Rp 50 ribu sampai Rp150 ribu, termasuk coffee break dan satu kali makan. Promo ini berlaku hingga tibanya bulan puasa dan masyarakat diharapkan memanfaatkan momen promo dari paket meeting room dari Niraz Guest House. Ditambakannya, Niraz Quest House juga punya fasilitas outdoor cafe dengan harga-harga menu yang terjangkau. Seperti varian minuman hanya Rp 8 ribu saja dan nasi goreng itu hanya Rp 15 ribuana. “Selama ini kafe banyak indoor dan masyarakat cenderung bosan. Nah, kami menyuguhkan sesuatu yang berbeda, yakni outdoor cafe,” ujar perempu-

BANJARMASIN POST GROUP/EDI NUGROHO

TERJANGKAU

- Niraz Guest House menjadi favorit sejumlah orang dikarenakan tarif menginap yang terjangkau dan strategis. an akrab disapa Karin. Untuk urusan harga, tipe kamar standar hanya Rp 199 ribu, harga kamar superior Rp300 ribuan dan tipe deluxe itu hanya Rp 400 ribuan. Konsep dari Niraz Guest House, sangat berbeda dengan sesamanya. Di setiap lantai itu punya sofa atau tempat santai sehingga benarbenar membuat nyaman para tamu. Bahkan, Niraz punya lobi yang cukup besar. “Setiap kamar dileng-

kapi dengan jaringan wifi, tv kabel, coffee maker untuk tipe kamar tertentu dan kamar mandi di dalam,” ujar Karin. Tamu, lanjut Karin, juga tak bakal bosan jika menginap di Niraz Guest House. Sebab, setiap kamar interiornya berbeda-beda. Niraz juga banyak kedatangan tamu longstay 3 sampai 4 bulan. Harga untuk kamar longstay hanya Rp 3,5 juta per bulan dan Rp 5 juta per bulan jika dengan fasilitas sarapan pagi. (ogi)

Kegiatan Religi Isi Hari Jadi MENJADI sesuatu yang beda pada Selasa (18/4) malam di Hotel Efa Jl A Yani Km 6,5 Banjarmasin. Para karyawan berkumpul sehingga hotel tambah semarak. Menariknya, ,mereka berkumpul dengan dominasi baju muslim. Yup, malam itu keluarga besar Hotel Efa sedang melaksanakan rangkaian kegiatan syukuran ulang tahun ke- 15. Para karyawan perempuan mengisi acara dengan khataman Alquran sore harinya. Selanjutnya salat magrib berjemaah. Usai itu, diirangkai salat hajat dan membaca yasin bersama. Acara semakin semarak dengan dihadiri langsung, General Manager Hotel Efa Agustin Nurmatina Putri SH. “Saya berharap dengan acara ini para karyawan hotel bisa saling menjaga silaturahmi. Semoga hotel terus berkembang dan tambah maju. Makin dikenal masyarakat dan rezekinya makin lancar,” harapnya. Keakraban dan jalinan silaturahmi karyawan makin terasa setelah salat Isya diisi dengan makan malam bersama. Dijelaskannya, Hotel Efa punya tagline, just feel like

BANJARMASIN POST GROUP/EDI NUGROHO

SALAT HAJAT - Keluarga besar Hotel Efa di Jl A Yani Km 6,5 Banjarmasin menggelar salat hajat dan syukuran ulang tahun ke-15, Selasa (18/4) malam. home atau akan membuat tamu nyaman seperti di rumah sendiri. Selain itu, Hotel Efa akan berusaha menciptakan suasana yang nyaman, tidak hiruk pikuk dan bebas entertaiment. “Hotel Efa akan berusaha menciptakan pelayanan yang terbaik untuk tamu,” ujarnya. Hotel Efa selalu berusaha menjaga kebersihan lingkungan untuk kenyamanan para tamu dan suasana kekeluargaan terus diciptakan sehingga tamu yang datang merasa betah.

Lebih lanjut Agustin menyatakan Hotel Efa mempunyai 82 kamar dengan tipe standar, deluxe, suite dan presiden suite. Bagi masyarakat yang belum merasakan menginap di Hotel Efa, maka bisa mencobanya karena akan merasakan suasana yang berbeda dibandingkan dengan hotel lainnya. “Hotel Efa sangat cocok untuk istirahat dan bersantai serta didukung oleh menumenu spesial yang siap menggoyang lidah para tamu hotel,” ujar Agustin. (ogi/*)


8

tribun borneo

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

Warga Nekat Melintasi Jembatan Nyaris Ambruk RANTAU, BPOST- Jembatan besi di Kampung Tebing Tinggi Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, terancam ambruk. Pantauan BPost di lokasi, Rabu (19/4), pada sisi kiri dan kanan jembatan tersebut terpasang garis polisi. Namun, kemarin garis kuning itu dibuka dan warga tetap melintas. Baik menggunakan sepeda motor maupun mobil. Tetapi ada juga pengemudi truk yang memilih jalan memutar. “Saya baru kali ini mau lewat jembatan ini. Tetapi karena jembatannya mau runtuh, saya batal saja melintas,” ucap seorang sopir truk yang enggan menyebut

nama. Dia mengatakan, lebih baik mengalah mengambil jalan yang jauh namun aman, ketimbang dekat tetapi bisa berakibat fatal. Lain lagi dengan Husni. Pedagang ikan keliling itu nekat melintasi jembatan tersebut karena jalan alternatif cukup jauh, sekitar dua kilometer. “Selain jauh, sepi dan kalau hari hujan, jalannya becek,” tutur dia. Pengamatan wartawan koran ini, oprit jembatan itu ambles dan kelihatan retak-retak seperti tanah mau ambruk. Selain itu, sebagian fondasi bagian bawah jembatan sudah longsor karena tergerus

ST

RY

z Jembatan besi di Kampung Tebing Tinggi Kecamatan

Bungur, Tapin, nyaris ambruk z Sempat dipasangi garis polisi, tetapi kemudian dilepas warga yang nekat melintasinya z Pihak Dinas PU Tapin dan BPBD Tapin sudah melapor ke wabup Tapin z Keduanya diinstruksikan agar segera memperbaiki jembatan tersebut

banjir. Ujung jembatan itu hanya ditopang beberapa penyangga, sehingga warga khawatir jembatan itu ambruk kalau terus dilewati mobil truk. Menurut warga setempat, jembatan besi itu sangat vital bagi

Dalam Seminggu Harus Diperbaiki KEPALA Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapin, H Nordin dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Tapin, H Zainal Aqli, secara khusus menghadap Wakil Bupati Tapin, H Sufian Noor, Rabu (19/4). Keduanya memaparkan soal jembatan rusak parah di Desa Baramban dan Tebing Tinggi di Kecamatan Bungur. Wabup Sufian

HAMPIR AMBRUK Warga melihat bagian fondasi jembatan besi di Kampung Tebing Tinggi Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, yang terancam ambruk, Rabu (19/4). Foto bawah: Sebuah truk nekat melintas.

HIGHLIGHTS

Noor mengintruksikan kedua kadis tersebut agar segera memperbaiki atau membangun jembatan rusak tersebut. “Jembatan adalah sarana vital bagi masyarakat banyak, jadi harus secepatnya dibangun,” ujar wabup. “Saya harapkan dalam seminggu sudah dimulai pembangunannya,” tambahnya. (him)

mereka untuk menuju Kota Rantau. Camat Bungur, Soegian, menuturkan, jembatan itu biasa dilalui warga lima desa. Masing-masing Desa Sabah, Desa Linuh, Desa Kelumpang, Desa Rantau Bujur dan Desa Hangui. Ada memang jalan lain, tetapi jaraknya ke Kota Rantau lebih jauh yaitu sekitar 11 kilometer. Sedang jalan alternatif lain yang lebih singat, hanya bisa dilewati sepeda motor. “Kami berharap jembatan ini segera diperbaiki, kalau bisa sebelum Ramadan,” harap Soegian. (him)

Nafhan Nodai Gadis di Hutan Karet BARABAI, BPOST - Nafhan Fauzi (42) warga Desa Kabang RT 005 Kecamatan Limpasu, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) hanya sehari buron seusai memperkosa dan merampas telepon genggam Gadis (nama samaran). Kejadiannya Senin (17/4) sore sekitar pukul 16.00 Wita, lalu personel Unit Reserse Mobile Satreskrim Polres

HST membekuk Nafhan pada keesokan harinya, Selasa (18/4) sekitar pukul 18. 30 Wita di Desa Lokbatu Kecamatan Batumandi, Kabupaten Balangan. Kapolres HST AKBP Mugi Sekar Jaya bersama Kasatreskrim AKP Aris Munandar dan serta Kanit Resmob Bripka Puryadi dan jajaran Polres HST, dalam keterangan pers di mapolres, Rabu (19/4)

menjelaskan, korban yang berusia 18 tahun diduga diperkosa di hutan karet Desa Kabang Kecamatan Limpasu. Korban yang melaporkan peristiwa itu ke polsek setempat, dikabarkan masih trauma. Korban dan tersangka berkenalan melalui facebook. Tersangka menggunakan nama Rachiem Arachiem. (han)

BANJARMASIN POST GROUP/IBRAHIM ASHABIRIN

Pengurus PKK Harus Ikhlas Bekerja TANJUNG, BPOST - Puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke- 45 tingkat kabupaten, digelar TP PKK Kabupaten Tabalong di Gedung Pendopo Bersinar pada Rabu (19/4) pagi. Diawali peninjauan stan kerajinan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) oleh Ketua TP PKK Tabalong, Hj Syarifah Syifa dan sang suami, Bupati Tabalong, H Anang Syakh ani. Adapun tema tahun ini adalah Dengan HKG PKK Ke-45 Tahun 2017, Kita Lakukan Akselerasi ProgramProgram PKK Untuk Mewujudkan Visi Dan Misi Gerakan PKK. “Tema tersebut mengandung makna melalui momentum peringatan ini, maka diharapkan segenap jajaran TP PKK seca-

ra berjenjang mampu menyusun rencana aksi dalam rangka akselerasi atau percepatan program-program PKK,” tutur Syarifah Syifa yang membacakan sambutan dari Ketua Umum TP PKK Pusat, Hj Erni Guntardi (istri Mendagri RI Tjahjo Kumolo). Menurut Syarifah, akselerasi diperlukan karena perkembangan program masyarakat maupun program pemerintah saat berlangsung sangat pesat, baik di tingkat nasional maupun di desa. “Selain itu, sudah saatnya kita mengimbangi program-program pemerintah, yaitu kerja, kerja dan kerja meski dalam skala gerakan PKK,” ujar Syarifah. Dia mengharapkan seluruh jajaran PKK agar melaksanakan tugas dan fungsi berdasar prinsip ke-

mitraan dan kerelawanan atau bekerja tanpa pamrih. “Jadi, jangan pernah merasa lelah dan jangan pula jadi beban dalam pengabdian untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan kesejahteraan masyarakat,” tutur Syarifah. Sementara itu, Bupati H Anang Syakh ani, mengatakan, saat ini paradigma dan aturan telah berubah dan PPK harus terus mengembangkan organisasinya. Termasuk PKK Tabalong, harus proaktif bekerja sama dengan OPD untuk melaksanakan kegiatankegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. “Di era sekarang ini, pengurus PKK ini tidak seperti dulu. Pengurus PKK sekarang harus siap menjadi relawan dan bekerja ikhlas,” kata bupati. (*/dny)

TINJAU STAN

- Ketua TP PKK Tabalong, Hj Syarifah Syifa meninjau stan peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke- 45, Rabu (19/4).

BUPATI Tabalong, H Anang Syakhfiani melihat-lihat produk yang ditawarkan di stan kerajinan UP2K. BUPATI H Anang Syakhfiani menyampaikan sambutan dalam peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke- 45. FOTO-FOTO PEMKAB TABALONG

Bupati Minta Peternak Jangan Memotong Sapi Produktif

BUPATI HSS H Achmad Fikry berfoto bersama Kadis pertanian HSS Fathurrahman dan jajaran saat kegiatan Upsus Siwab.

BUPATI HSS H Achmad Fikry memberi arahan terkait Upsus Siwab .

FOTO-FOTO DINAS KOMINFO HSS

ŏ

N

A

ŏH

KANDANGAN, BPOST - Dalam rangka lon penerima bantuan bibit hijauan pakan meningkatkan populasi sapi dengan cara ternak adalah Kelompok Batuan Desa Mamemaksimalkan potensi menghasilkan wangi Kecamatan Padang Batung seluas anak dan swasembada daging, Dinas Perempat hektare, Kelompok Harapan Baru tanian Kabupaten Hulu Sungai Desa Tawia, Kecamatan Angkinang asa Selatan (HSS) melakukan Upasatu hektare. Lalu Kelompok Karya T ya Khusus (Upsus) Sapi InduTani Desa Sungai Raya, Kecamatkan Wajib Bunting (Siwab), di an Sungai Raya, satu hektare. Desa Tamiang Kecamatan Selain itu, Kelompok KarSungai Raya, Rabu (19/4). ya Sejati Desa Tamian, KecaKegiatan itu dihadiri Bumatan Sungai Raya satu hektapati HSS, Drs H Achmad re, Kelompok Dangkung Mandiri Fikry MAP, Kepala Dinas Desa Madang, Kecamatan PaPertanian Kabupaten HSS, dang Batung 0,5 hektare, KeU Fathurrahman, Camat Sulompok Jingah Rantang Desa LU T LA SU ngai Raya, Susilo Adianto Sirih, Kecamatan Kalumpang, KeN G AI SE dan unsur muspika kecamatan lompok Perjuangan dan Do’a Desa setempat. Amawang, Kecamatan Padang Batung 0,5 Fathurrahman mengatakan, Upsus Sihektare, Kelompok Usaha Bersama Desa wab sasarannya semua sapi betina siap Paring, Kecamatan Sungai Raya 0,5 hektare bunting berumur 2-8 tahun dan sapi bedan Kelompok Anugerah Desa Taniran, Ketina yang belum bunting. Dia menyebutcamatan Angkinang 0,5 hektare. kan, keuntungan mengikuti program terseBupati Achmad Fikry mengatakan, adabut adalah akan mendapatkan pelayanan nya program Upsus Siwab diharapkan bisa kawin suntik, mendapatkan suplemen, pemeningkatkan ketersediaan daging di dananganan dan pengobatan terhadap sapi lam negeri, sehingga tidak lagi mendayang mengalami gangguan. tangkan daging dari luar negeri. “Semua pelayanan diberikan secara graBupati berharap, pembibitan yang ditis kepada sapi-sapi yang mengikuti Upsus lengkapi lahan pakanan, bisa menjadi temSiwab. Kegiatan ini akan dilaksanakan di pat pembibitan yang sehat. Dia juga ber11 Kecamatan,” tutur Fathurrahman. pesan kepada para peternak agar jangan Adapun target Upsus Siwab di HSS akmemotong sapi-sapi yang produktif. “Poseptor sapi betina 2.400 dan sudah teralitonglah sapi yang tidak produktif lagi,“ kata sasi sebanyak 2.016 sapi. Sedangkan cabupati. (*/ryn)


tribun borneo banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

KAMIS

20 APRIL 2017

9

Juhdari dan Jamberi Menyatakan Bertobat KANDANGAN, BPOST Terhitung sejak Rabu (19/4) kemarin, tidak akan ada lagi pengajian di Desa Kayu Abang Kecamatan Angkinang dan di Desa Jambu Hilir Kecamatan Kandangan. Itu karena kedua pimpinan kegiatan, Juhdari dan Jamberi, menandatangani surat pernyataan menghentikan pengajian dan penyebaran agama yang selama ini mereka lakukan. Keduanya membubuhkan tanda tangan pada surat pernyataan bermaterai Rp 6.000 di Mapolres HSS. Adapun isi surat tersebut: Berdasar tausiah MUI Kabupaten HSS Nomor 033/ MUI-HSS/X/2016/tanggal 07 Oktober 2016 dan surat peringatan Badan Koordinasi Pengawas Aliran

Terdeteksi Sejak 2012 KAPOLRES HSS, AKBP Sukendar Eka Ristyan Putra, mengungkapkan, aliran Juhdari dan Jamberi yang diduga sesat dan menyesatkan terdeteksi pada April 2012. Pihak MUI HSS lantas melakukan pemantauan. Kemudian, berdasar rekaman suara pengajian Juhdari, MUI HSS mengeluarkan telaahan atau kajian lewat surat Nomor:049/MUI-HSS/XII/2013 tanggal 04 Desember 2013. Mereka menyatakan bahwa aliran tersebut sesat dan menyesatkan serta tidak sesuai pokok ajaran Islam. Namun, untuk menghentikan kegiatan mereka perlu proses dan pendekatan yang tepat. Hingga akhir baru pada April 2017 atau sekitar lima tahun, pengajian kedua lelaki yang sehari-harinya seorang tabib dan petani itu bisa diakhiri. (ryn)

ST RY

HIGHLIGHTS

z Dua pemimpin pengajian di HSS menandatangani surat pernyataan menyetop kegiatan mereka z Selain mengakui sesat, Juhdari dan Jamberi menyatakan bertobat z Sebelumnya, mereka mengajarkan muslim boleh tidak salat, tidak wajib berhaji dan Salat Jumat cukup di rumah

Kepercayaan Masyarakat (Bakorpakem) HSS Nomor B-01/3.11/Dsp.1/03/2017 dan nomor B 02/3.11/ Dsp.1/03/2017 tanggal 17 Maret 2017 bahwa ajaran kami dinyatakan sesat. Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini kami bersedia menghentikan kegiatan pengajian ajaran Islam yang dinyatakan sesat dan menyesatkan. Bersama dengan pengikut kami bersedia bertaubat dan kembali mengikuti ajaran Islam yang benar sesuai dengan Alquran, Al Hadis dan

KLIK Banjarmasin Post co.id

kaidah Islam lainnya. Penandatanganan surat pernyataan itu disaksikan Wakil Bupati HSS, HArdiansyah; Kapolres HSS, AKBP Sukendar Eka Ristyan Putra; Dandim 1003 Kandangan, Letkol Inf Gufron; Kepala Kejaksaan Negeri HSS, Andin Adyaksantoro; Ketua MUI, KH Muchyar Dahri,BA, Kepala Kantor Kementerian Agama HSS, H Matnor; KH Muhammad Riduan Basri (Guru Kapuh) dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kesatuan Bangsa dan Politik, Efran. Guru Kapuh mengatakan, syarat ulama untuk berdakwah harus menguasai ilmu dasar syariat sampai pada makrifat. Dia pun menegaskan bahwa ajaran yang disampaikan oleh Juhdari dan Jamberi sudah tidak sesuai ajaran Islam yang benar. Dia antaranya muslim boleh tidak salat, tidak wajib berhaji dan Salat Jumat cukup di rumah. Wakil Bupati HArdiansyah mengucapkan terima kasih kepada Juhdari dan Jamberi atas komitmen berhenti melakukan kegiatan pengajian. Dia berharap mereka bisa belajar kembali kepada MUI dan Guru Kapuh. (ryn)

Bagaimana respons pengikut Juhdari dan Jamberi? beri ?

BANJARMASIN POST GROUP/APRIANTO

SUASANA penandatanganan pernyataan menghentikan pengajian oleh Juhdari dan Jamberi di Polres HSS, Rabu (19/4).

Advertorial

HUMAS PEMKAB HST

CENDERAMATA - Bupati HST Abdul Latif menyerahkan cenderamata kepada Kajati Kalsel Abdul Muni di pendopo kabupaten, Selasa (18/4) malam.

Latif Minta Dukungan Kejaksaan KEPALA Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalsel, H Abdul Muni, melakukan kunjungan ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Kajati yang baru bertugas di Banua itu bertemu Bupati HST, H Abdul Latif dan unsur Forum Komunukasi Pimpinan Daerah, jajaran Pemkab HST, serta tokoh masyarakat dan agama. Pertemuan di Pendopo Kabupaten HST itu pada Selasa (18/4/) malam. Pada silaturahmi itu, kajati menyatakan siap membantu Pemkab HST dalam hal melaksanakan pembangunan daerah yag lebih baik. Apalagi, saat ini kejaksaan mulai dari pusat sampai tingkat kabupaten sudah memprogramkan TP4D (Tim Pengawalan, Pengamanan, Pemerintahan dan Pembangunan Daerah). “Pada 2017 ini kejaksaan mem-

programkan aspek pencegahan,” kata Abdul Muni yang bertugas di Kalsel sejak 20 Februari 2017. Sebelumnya, dia menjabat kajati Provinsi Bali. Dia menegaskan, sebuah kebijakan pimpinan daerah tidak harus selalu dibawa ke ranah pidana. Apalagi, dalam hal penyelamatan keuangan daerah. Dia mencontohkan program pemberian dana hibah dan pencairan penggunaan dana desa. Kepala daerah memberikan kebijakan untuk menyetujui mencairkan 30 persen sampai 50 persen terlebih dahulu. Selanjutnya selesaikan pertanggungjawabannya dulu, baru sisanya bisa dicairkan. “Kebijakan ini sangat baik dan tidak salah,” kata kajati. Bupati Abdul Latif menyambut baik kebijakan kejaksaan, terutama dalam

memprogramkan TP4D, yang menurutnya selaras dengan kebijakan dan visi misi bupati dan wakil bupati HST, yaitu menjadikan pembangunan di HST lebih baik. Terutama dalam hal transparansi penggunaan keuangan daerah. Untuk itu, Pemkab HST terus bekerja sama dengan kajari HST, dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang bersih serta bebas KKN. “Kajati dan kajari kami harap turut memonitor pelaksanaan pembangunan di daerah kami, agar apa yang kami lakukan memberikan manfaat bagi masyarakat HST,” kata bupati. Kajati dan tamu undangan dihibur oleh para siswi MAN 1 Barabai yang menampilkan tari Radap Rahayu, yang merupakan tari ucapan selamat datang kepada tamu kehormatan daerah. (*)

2004/B09


10

tribun borneo

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

Setiap Desa Harus Ada Guru BANJARMASIN POST GROUP/HELRIANSYAH

SIRING LAUT - Seorang warga melintas menggunakan sepeda motor di lapangan Siringlaut, yang sudah dilakukan pembenahan objek wisata kota, Pulaulaut Utara, Kotabaru, Rabu (19/4).

Kabel PJU Siring Laut Membahayakan KOTABARU, BPOST Pembenahan objek wisata kota, Siringlaut, Kecamatan Pulaulaut Utara terkesan belum optimal. Beberapa fasilitas umum masih perlu dilakukan pembenahan, karena sebagian banyak yang rusak. Selain pagar taman untuk bersantai banyak yang rusak seolah kawasan tersebut kurang terpelihara, lampu

hias dan lampu penerangan umum sebagian juga tidak berfungsi. Bahkan, kerusakan selain pada lampu penerangan umum, juga ada beberapa tiang untuk penerangan tersebut rusak. Paling membahayakan bagi pengunjung kabel penerangan hanya lilit di tiang itu. Bahkan ada salah satu lampu penerangan yang

kabelnya dibiarkan berseleweran di aspal dan kondisi kabel terkelupas. Sangat membahayakan karena dekat dengan lokasi tempat mangkal warga yang ingin bersantai. Kepala Seksi Tata Ruang Dinas Ciptakarya dan Tata Ruang Kotabaru, Pahruliansyah tidak menampik adanya beberapa penerangan di area Siringlaut yang tidak rusak.(sah)

KUALAKAPUAS, BPOST - Buah yang dibawakan siswi Bupati Kapuas Ben Brahim SDN 1 Bungai Jaya dan peS Bahat bersama Ketua Tim nampilan Pencak Silat Pagar Penggerak PKK Kabupaten Nusa dari Pondok Pesantren Kapuas Ny Ary Egahni Ben Fajar Islam Kecamatan BaBahat meresmikan TPS3R sarang. Bupati Kapuas menga(Reuse, Reduce, Recycle) Berkat Ikhlas Bungai Jaya takan, adanya TPS3R dan dan Pasar Tradisional Desa Pasar Tradisional menanBungai Jaya, Kecamatan dakah, Desa Bungai Jaya merupakan desa yang luar Basarang, Rabu (19/4). Selain meresmikan TP- biasa, dimana tidak terleS3R dan Pasar Tradisional, pas dari peran kepala desa kegiatan dirangkaikan pula secara berjenjang yang aktif dengan penyerahan bantu- memajukan desa. “Ini tidak terlepas dari an 70 sembako bagi warga yang kurang mampu, terdiri peran camat dan saya berdari 40 sembako dari Dinas harap, desa-desa yang lain akan mengiSosial Kabukuti jejal dari paten Kapuas .com Desa Bungai yang berisikan KLIK ! Jaya ini,” kata beras lima kg, “Ikuti perkembangan Ben. susu, gula, terkini berita Kalteng Kemudian, satu kotak teh dan sekitarnya” Ben menegascelup, kecap kan, dengan dan minyak dibangunnnya goreng. Kemudian, 30 semba- TPS3R sampah tidak akan ko dari Badan Usaha Milik lagi disia-siakan, melainkan Desa (BUMDes) yang beri- akan berguna untuk mesikan beras, gula, susu, ke- ningkatkan kesehatan dan cap, mi goreng dan minyak meningkatkan ekonomi masyarakat, karena semuanya goreng. Sebelumnya, kedatangan akan berguna. Terkait dengan dibangunBupati Kapuas beserta rombongan disambut dengan nya Pasar Tradisional itu, Tarian Adat Dayak Manggau dia berharap, untuk mem-

ST

RY

HIGHLIGHTS

z Bupati Kapuas Resmikan TPS3R dan Pasar Tradisional z Bupati mengaku, masih banyak utang infrastruktur jalan dan jembatan belum terselesaikan

z Pembangunan infrastruktur merupakan program utama z Pemkab Kapuas memprogramkan seluruh desa harus memiliki guru yang lengkap

buat sesuatu yang menjadi daya tarik pasar, sehingga masyarakat terus singgah ke pasar tersebut. “Mau jual apa harus dipikirkan secara kreatif dan inovatif yang tidak pernah dipunyai oleh orang lain sehingga tamu-tamu dari luar daerah pun bisa singgah ke pasar ini,” katanya. Selain itu, Ben mengaku, masih banyak utang dalam hal infrastruktur jalan dan jembatan. Untuk itu, ia menekankan pembangunan infrastruktur merupakan program yang akan terus difokuskan ke depan. Dia pun berjanji jalanjalan yang masih belum ditangani dengan tuntas di wilayah Kecamatan Basarang akan segara ditangani dan menjadi catatan bagi Dinas

PU Kabupaten Kapuas dan harus langsung disurvei dengan cepat. “Pemerintah Kabupaten Kapuas memprogramkan seluruh desa di Wilayah Kabupaten Kapuas harus memiliki guru yang lengkap, begitu pula dengan bidang kesehatan harus ada perawat dan bidan di setiap desa tersebut,” kata bupati. Diterangkannya, pihaknya sudah mulai menerima tenaga honor atau kontrak yang memprioritaskan masyarakat setempat lulusan asli warga desa tersebut. “Misalnya siapa saja lulusan di desa A, ada yang lulus sekolah guru maupun tenaga kesehatan, kita gunakan dan prioritaskan karena mereka pasti tidak akan kemana-mana,” katanya. (jd)

Lintas Pesisir

Finalis Nanang Galuh Tanahbumbu Dikarantina BATULICIN - Sebanyak 10 pasangan Finalis Nanang Galuh Tanahbumbu 2017 telah terpilih dari seratus lebih pendaftar. Sepuluh pasang yang terdiri dari putra dan putri itu, akan menjalani karantina dan akan tampil pada Panggung Utama Pesta Pantai Mappanretasi Pagatan. Menurut Kepala Dinas Pariwisata,

2004/B10

Kepemudaan dan olahraga Tanbu, Nahrul Fajeri didampingi Kepala Bisang Destinasi Pariwisata Tanbu, Samsir, karantina akan segera dimulai, Kamis (20/4). “Mulai besok (Kamis 20/4 hari ini, Red) pembukaan karantina. Pelaksanaan karantina selama tiga hari yaitu 20 hingga 22 April 2017 di Hotel Putri Duyung Pagatan,” katanya, Rabu

(19/4). Sementara, usai karantina dan pemberian materi kepariwisataan dan sapta pesona hingga tampil pada 23 April untuk menentukan pemenangnya. “Pada 23 April di Panggung Utama, 10 pasang itu akan tampil di malam final dan penentuan duta wisata Kabupaten Tanahbumbu 2017,” katanya. (hid)


tribun kronika banjarmasinpost.co.id

Rekonsiliasi Nasional z Sambungan Hal 1

telak dengan 400 suara, sementara pesaingnya Anies Baswedan-Sandiaga Uno hanya mendapatkan tiga suara. Ada satu suara tidak sah. Sebaliknya, pasangan Ahok, Djarot Saiful Hidayat kalah telak di tempatnya menggunakan hak suara di TPS 08, di Jalan Guru Mughni, Kuningan, Jakarta Selatan. Pasangan AniesSandi Menang 212 suara. Sementara pasangan AhokDjarot mendapat 107 suara. Di TPS tempat Anies Baswedan menggunakan hak suaranya,TPS 28, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pasangan Ahok-Djarot kalah telak. Pasangan Anies-Sandiaga Uno memperoleh 396 suara, sementara AhokDjarot meraup 195 suara. Yang menarik, pasangan Ahok-Djarot unggul atas pasangan nomor urut tiga, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, di FPI TPS 17 Petamburan. Di TPS ini merupakan markas pimpinan FPI, Rizieq Shihab. Penghitungan suara di TPS ini pasangan AhokDjarot meraih 286 suara, sementara Anies-Sandi meraih 250 suara, dan 11 suara ti-

Kubu Ahok Takkan Gugat z Sambungan Hal 1

Sandiaga Uno. Sikap itu ditunjukkan Ahok- Djarot ketika menggelar jumpa pers di Hotel Pullman, Jakarta, Rabu (19/4) sore. Ahok- Djarot bersama tim suksesnya menyikapi hasil hitung cepat Pilkada DKI putaran kedua. Hitung cepat berbagai lembaga menunjukkan hasil yang relatif jauh. AhokDjarot memperoleh sekitar 42 persen, sementara AniesSandi sekitar 58 persen. Ahok- Djarot tersenyum begitu muncul di hadapan para wartawan sekitar pukul 17.10 WIB. Pada kesempatan itu Djarot mengakui kekalahan dari pasangan Anies-Sandi, berpegang pada hasil hitung cepat. “Saya ucapkan selamat kepada beliau sambil kita menunggu nanti hasil penghitungan secara real count KPU DKI,” ucap Djarot pada awal-awal pidato, disambut

Pilihan Tidak Sempurna z Sambungan Hal 1

annya, Ahok bukanlah orang yang sempurna. “Saya merasa dia enggak sempurna, ya banyak kesalahan,” katanya usai menggunakan hak suaranya di TPS 54 Pela Mampang, Bangka, Jakarta Selatan, Rabu (19/4). Meski begitu, Luna masih ingin Ahok dan calon wakil gubernur DKI Djarot Syaiful Hidayat melanjutkan apa

dak sah. Usai menggunakan hak suaranya, Ahok santai saat ditanya apa yang dilakukannya seandainya kalah atau menang. Ahok memastikan dirinya masih tetap menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta sampai Oktober 2017, sekali pun kalah dari pasangan Anies BaswedanSandiaga Uno. “Masih sampai Oktober kerja dulu. Jabatan kita sampai Oktober kok. Kita beda, selesai ini kan kita masih kerja,” kata Ahok di rumahnya. Sementara itu, Ketua Umum PBNU Said Aqil Siraj, menyarankan digelar rekonsiliasi nasional, agar semua hubungan yang retak bisa kembali normal. “Caranya segera melakukan rekonsiliasi silaturahmi nasional, secara formal dan informal,” ujarnya, di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 35, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dia mengingatkan bahwa walaupun dukungannya berbeda, setiap pemilih di Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran dua adalah bersaudara, satu bangsa dan satu negara. Rekonsiliasi harus dipelopori oleh para kandidat, Said Aqil Siraj menyebut salah satunya hal itu bisa dilakukan dengan cara

menerima hasil pencoblosan hari ini dengan baik. “Yang menang jangan meremehkan (yang kalah), yang kalah jangan dendam. Siapapun yang menang, itu adalah pilihan rakyat,” katanya. Ketua KPU RI, Arief Budiman menegaskan hasil hitung cepat beberapa lembaga survei bukanlah hasil resmi dari penyelenggara pemilu.“Hasil quick count bukan hasil resmi dari KPU. Hasil bisa dilihat nanti sekitar dua minggu setelah pencoblosan,” jelas dia. Kata Arief, masyarakat diharapkan menunggu hasil resmi dari KPU DKI Jakarta dan tidak begitu saja percaya kepada hasil dari lembaga survei. “Tidak perlu terlalu heboh hingga menimbulkan percikan. Tunggu saja hasil resmi di KPU,” kata Arief. Kapolri Jenderal Tito Karnavian meminta masyarakat menunggu hasil penghitungan suara resmi dari KPU DKI Jakarta. Keberatan terkait hasil pilkada bisa diselesaikan lewat mekanisme yang berlaku. Menurut Tito, situasi Ibu Kota selama proses pemungutan suara hingga sore ini berjalan aman dan kondusif. Tidak ada kejadian yang menonjol selama proses pemungutan suara berlangsung. (tribun/rek/fit/why/den/coz)

tepuk tangan para pendukungnya. Ahok mengawali pidatonya dengan ucapan terima kasih kepada polisi, TNI, KPU, Bawaslu, para ketua parpol pendukung, relawan dan media yang sudah mendukung jalannya Pilkada DKI. “Kami harapkan ke depan kami ingin semua lupakan persoalan selama kampanye Pilkada. Karena Jakarta rumah kita bersama. Kita harus bangun bersama,” pesan Ahok. “Kepada pendukung kami, kami mengerti pasti sedih kecewa, tapi ngga apa-apa. Percayalah kekuasaan itu Tuhan yang kasih, Tuhan yang ambil,” tambahnya. “Tak ada seorang pun bisa menjabat tanpa seizin Tuhan. Semua ngga usah terlalu dipikirkan,” katanya lagi. Ahok berjanji akan bekerja cepat menyelesaikan pekerjaan rumahnya hingga akhir masa jabatannya pada Oktober 2017. “Selamat kepada Pak Anies dan Pak Sandi dan seluruh timses pendukung. Kita semua sama. Kita ingin Jakarta baik karena Jakarta rumah

kita bersama,” ucap Ahok. Ditemui di Kantor Nasdem, Ahok mengaku sudah menelepon dan mengirim pesan melalui WhatsApp kepada Anies Baswedan. Hanya saja, kata Ahok, belum ada respons dari pihak terkait. “Saya sudah coba telepon Pak Anies, tapi belum aktif, (kirim) WhatsApp juga belum dibaca. Saya kira melalui konpers (konferensi pers) ini, beliau sudah dengar apa yang disampaikan,” kata Ahok. Adapun telepon dan WhatsApp Ahok kepada Anies bertujuan untuk mengucapkan selamat atas keunggulan pasangan Anies dan Sandiaga Uno pada hasil quick count. Sementara Ketua tim pemenangan Basuki Tjahaja Purnama- Djarot Saiful Hidayat, Prasetio Edi Marsudi, bersikap rasional menyikapi hasil akhir Pilkada DKI 2017 dan tidak berniat mengajukan gugatan hasil pilkada kepada Mahkamah Konstitusi. “Kita rasional aja. Hasil quick count kecenderungannya terlalu jauh,” ujar Prasetio di Hotel Pullman, Jalan M.H Thamrin, Rabu (kompas.com)

yang sudah mereka kerjakan untuk Jakarta. Luna percaya paslon pilihannya itu masih bisa dipercaya membangun ibu kota negara. “Enggak berubah, tetep, tetep yakin. Karena masih harus ngelanjutin apa yang udah dikerjakan. Saya pikir ya udah yang pasti-pasti aja milihnya. Yang baru nanti lah, kan kalau menang (Ahok) ya,” katanya. Karena itu, dia merasa tak perlu memberikan pesan atau memberi tahu AhokDjarot apa yang harus mereka perbuat bagi Jakarta. “Enggak ada pesan. Dia

sudah tahu semua. Jadi pemimpin itu enggak bisa harus, ‘Oh gini gitu’. Adil itu pasti akan sangat sulit, kita harus lihat tujuannya ke mana,” ujar Luna. Dia berharap dan berdoa agar Jakarta ke depannya semakin berkembang ke arah yang lebih baik. “Ya semoga semakin maju, semakin bersih, Jakarta semakin rapi. Walaupun ada penggusuran tapi itu kan demi kebaikan. Kan buat masyarakat sekitar juga. Ya memang harus ada yang diselamatkan ya,” kata Luna. (kompas.com)

Supeltas Jujur z Sambungan Hal 1

jalan di kuta Banjar. ”Umai Lui jadi pulisikah damini barumpi kaya pulisi lalu lintas jua ikam?” rawa Garbus. “Mirip pulisi Bus ai, tapi bukan pulisi, ngarannya suka relawan petugas lalu lintas disingkat supeltas sambil manyalurakan hubi, baamal sosial gasan masyarakat, maaturakan jalan,” jawab Palui. “Kawalah umpat jua?” takun Tulamak. “Kada usah kalu Mak ai ikam, kasihan parkir sapida mutur urang, kadada nang manjaganya kena,” sahut Palui. “Aku pang kawalah umpat jua?” Garbus manimpali. “Baiknya aku saikung haja gin buhan kita, kena kabanyakan nang badiri di simpang jalan sana?” Palui kada handak mambawai kakawalan. Buhan patugas mambari sosialisasi tentang cara maatur lalu lintas di persimpangan jalan. ”Parhatikan tangan ka kiri, ka kanan, ka muka, nitu harus mahir Lui ai. Maniup paluit mamandak kendaraan harus sigap ikam, siapa nang didahuluakan, nang didudiakan harus tagas ikam maaturnya, makanya kami beri penerangan supaya jangan batiwasan,” ujar patugas mambari brifing ka Palui. “Siap Dan?” Palui tagas jua. “Pahamkah sudah, Lui?”

BPOST GROUP/RIZALI RAHMAN

“Paham,Dan,” “Sip Lui ai, kada mambuang taruh ikam maatur urang banyak,” sahut sidin lihum. “Napa lagi,Dan?” Palui supaya kada bapanyalasan tampulu dilajari patugas. “Sabuting Lui lah, jangan mamaksa urang supaya mambari duit, kena kada baik kesannya ikam,”nasihat patugas. “Siap, Dan!” Palui tagas. Tiap tangah hari wan kamarian Palui batanggar di persimpangan jalan raya nang tamasuk rami banar arus lalu lintasnya di Banjar nitu, maatur lalu lintas. Sakalinya banyak dapat pujian dari

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

Sandi Nangis Peluk Anies z Sambungan Hal 1

anto, Ketua Umum Partai Gerindra, di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/4) sore. Anies dan Sandi berpelukan setelah hasil hitung cepat beberapa lembaga survei menunjukkan perolehan suara mereka mengungguli perolehan suara petahana, Basuki Tjahaja PurnamaDjarot Saeful Hidayat. Sebelumnya, dalam jumpa pers yang dihadiri ketua partai pendukung pasangan Anies-Sandi, Prabowo mengucapkan selamat kepada pasangan nomor urut tiga. “Berdasar data yang kami terima dari 90 persen data hitung cepat yang telah masuk pasangan Anies-Sandi menang dengan perolehan 57 persen banding 42 persen,” katanya. “Terima kasih kepada penyelenggara yang telah melaksanakan Pilkada Jakarta dengan baik sehingga menjaga jalannya demokrasi,” ujarnya. Pimpinan partai politik yang hadir pada jumpa pers itu di antaranya Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan; Ketua Umum Perindo, Hari Tanosoedibjo; Ketua Umum Partai Idaman, Rhoma Irama; dan para tokoh Partai Gerindra seperti Mardhani Ali Sera, Fadli Zon, Mochamad Taufik serta Ahmad Muzani. Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie dan mantan Mantan Ketua Umum PAN Amien Rais, juga hadir di lokasi jumpa pers. Prabowo dalam sambutannya, Prabowo menyatakan, kemenangan AniesSandi tak lepas dari peran para tokoh nasional. “Ada Pak Aburizal (Aburizal Bakrie), mentor Pak Sandi, mentor Pak Anies dan mentor saya juga,” katanya. Prabowo juga menyebut nama Presiden Partai Keadil-

Kerajinan Tangan Warga Sampai... z Sambungan Hal 1

sudah memiliki keterampilan membuat kerajinan tangan. Mereka dipoles dari keahlian membuat hasil kerajinan sederhana menjadi memiliki nilai jual tinggi. Melimpahnya bahan baku bambu di kawasan Loksado dan keterampilan warga setempat membuat kerajinan tangan dimaksimalkan untuk pemerdayaan masyarakat. Melalui pola kemitraan yang dibangun oleh Dinas Tenaga Kerja Koperasi Usaha Kecil dan Perindustrian Hulu Sungai Selatan (HSS) dan Dekranasda HSS berbagai kerajinan tangan dari bahan baku bambu bisa dibuat. Dengan pola kemitra-

urang-urang pengendara mutur wan sapida mutur. Palui kada handak manarima duit nang dijurung urang lewat nitu. “Tarima kasih,Pak, tarima kasih, Bu, ulun handak jadi supeltas jujur, bersih, mambantu maatur lalu lintas naya, ikhlas haja,” ujar Palui ka pangguna jalan nang malintas. Karana jadi supeltas nang rajin, jujur, maka bila malam Palui rasa kauyuhan di rumah. ”Napa kulihan abahnya, pian badiri di simpang jalan nitu?” takun bininya. “Kulihanyakah, awak lapah nah, wan aku hubi tasalur, bahari handak jadi pulisi, kada kasampaian, maklum gigiku banyak kucabut akibat sakit gigi tarus,” ucap Palui lihum. “Adalah dibari urang duit ulih nang lalu lalang nitu?” takun bininya lagi. “Aku minta maaf haja, umanya ai, aku handak jadi supeltas nang jujur, sual rejeki kuserahkan kepada Allah Taala haja nang Maha Mangatur, iya sudah nyenyak aku guring, ikam ada jua usaha bajualan guringan, aku jam anam sampai jam 11 maujek ada ja sudah kulihan duit,” Palui tagas ka bini jua. “Ayuja apa ujar pian haja ulun, nang panting kawa mambahagiakan urang lain, katuju urang diaturakan lalu lintasnya,” sahut nang bini. “Iya umanya ai, nitu ngrannya bini nang paham wan laki, mamaraki Palui ka bini mambawai masuk ka dalam kamar, nah iya pang. (aan maulana/anggota dewan kesenian HSS)

KAMIS

20 APRIL 2017

likes: BPost Online

11

an Sejahtera Sohibul Iman, Zulkifli Hasan dan Harry Tanoesoedibjo. “Ada juga Pak Amien Rais yang punya julukan Ayatullah-nya Indonesia,” ujar Prabowo yang disambut tawa hadirin. Ada pula Erwin Aksa, Ketua DPP Partai Golkar dan kader Golkar Fuad Mansyur yang disebut Prabowo sebagai tokoh muda. “Ada panglima tim sukses, Mardani Ali Sera,” kata mantan Danjen Kopassus itu. “Ada Fadli Zon yang jabatan barunya adalah penyair,” imbuh Prabowo yang disambut derai tawa. “Ada Pak Farouk (Muhammad), Wakil Ketua DPD yang sah. Di sini semua sah ya,” katanya. Percaya Diri Begitu waktu pemungutan suara berakhir dan hitung cepat dimulai, pasangan Anies-Sandi menunjukkan perolehan suara lebih tinggi dari pasangan BasukiDjarot. Gejala ini terjadi pada hampir semua hitung cepat pilkada DKI putaran dua yang dilakukan berbagai lembaga. Ketika seluruh data hitung cepat masuk, Anies-Sandi tetap lebih unggul dari Basuki-Djarot. Data untuk hasil hitung cepat Kompas, telah terkumpul seluruhnya sekitar pukul 17.00 WIB. Hasilnya, Anies-Sandi meraup 58 persen suara sedangkan sisanya merupakan suara Basuki-Djarot. Menurut Peneliti Litbang Kompas Ratna Sri Widyastuti, ketika data yang masuk sudah mencapai 75 persen, maka presentase perolehan biasanya sudah stabil. Ratna juga menegaskan, hasil hitung cepat Kompas bukanlah hasil resmi, karena hasil resmi merupakan hitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Setali tiga uang hasil hitung cepat Charta Politika dan Populi Center. Kedua lembaga survei itu menempatkan Anies-Sandi sebagai pasangan pendulang suara terbanyak. Sejak Rabu pagi, Anies

terlihat gembira dan penuh percaya diri. Setelah memberikan suara di tempat pemungutan suara (TPS) di dekat rumahnya di Cilandak, Jakarta Selatan, Anies langsung ke posko pemenangan Anies-Sandi di Menteng, Jakarta Pusat. Di tempat itu Anies menari diiringi lagu kampanye pasangan calon gubernurwakil gubernur nomor urut tiga berjudul ‘Kobarkan semangat’. Anies ceria dan sumringah saat menari di atas panggung. Anies optimis dapat meraih hasil positif di Pilkada DKI 2017 putaran dua. Anies memuji kondisi Jakarta yang aman di hari pemungutan suara. “Jakarta kali ini sejuk. Secara iklim pun sejuk. Kita rasakan panas matahari tidak terik seperti biasanya, mudah mudahan sejuknya udara Jakarta, berdampak pada sejuknya pilkada hingga sore nanti,” katanya. Saling Menghargai Meski hasil penghitungan belum resmi, namun beberapa lembaga hitung cepat sudah mengumumkan siapa pemenangnya. Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla sama-sama berharap siapapun pemenangnya harus diterima dengan lapang dada. “Apapun hasilnya, siapapun yang terpilih harus kita terima lapang dada,” ujar Presiden Jokowi usai menggunakan hak suaranya di TPS IV Kelurahan Gambir, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat. Jokowi mengimbau seluruh warga DKI agar saling menghormati masingmasing pilihan yang diberikan pada hari ini. Jangan sampai, sebut Jokowi, karena perbedaan pilihan justru memecah belah warga. “Perbedaan pilihan politik jangan sampai memecahbelah persatuan kita karena kita ingat, kita semua bersaudara,” ucap Jokowi. Jokowi yakin, dari pesta demokrasi hari ini, akan menghasilkan pemimpin

DKI Jakarta yang terbaik dan terpercaya. “Saya meyakini pesta demokrasi pilihan gubernur wakil gubernur DKI Jakarta akan berjalan lancar dan akan hasilkan pemimpin DKI Jakarta yang terbaik, terpercaya,” tutur Jokowi. Sedangkan Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan sudah tenang menghadapi hari pencoblosan. Kalla berpendapat kedua calon gubernur tidak lagi merasakan ketegangan. Jusuf Kalla mengimbau warga DKI bisa menerima siapapun yang menang. Jusuf Kalla tidak ingin ada protes akibat dari kekalahan pasangan calon yang didukungnya. “Harapan kita, siapapun menang harus dihargai, diakui oleh yang kalah, dan yang kalah harus juga dihargai oleh yang menang,” kata Jusuf Kalla. Disebutkan Kalla ada dua masalah utama di Ibukota yang harus cepat diselesaikan yaitu banjir dan kemacetan. Dia menilai dua hal itu belum juga bisa diselesaikan. “Mengatasi banjir dan kemacetan, itu yang penting,” ungkapnya. Calon Wakil Gubernur DKI petahana Djarot Saiful Hidayat mengaku ikhlas jika dirinya pada pilgub DKI putaran kedua tidak terpilih untuk kembali memimpin DKI bersama pasangan cagubnya petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Menurut dia, siapapun yang terpilih kelak, merupakan hasil pilihan warga ibu kota. Mantan Wali Kota Blitar itu pun menyampaikan secara tegas bahwa dirinya akan lapang dada menerima hasil akhir pilgub DKI. “Kita lihat hasilnya, apapun yang menjadi keputusan warga, itu harus diterima dengan lapang dada,” ujar Djarot, ditemui usai mencoblos di TPS 08 di Jalan Guru Mughni, Kuningan, Jakarta Selatan. (tribun/zal/rut/fik/nic/ fit/jar/kps)

an, kemampuan warga Loksado yang bisa membuat anyaman dari bambu diarahkan dengan baik dan lebih terarah. Ayaman membuat tas, tempat tissu, tempat air minum bisa dibuat dengan baik. Selain itu, juga kerajinan membuat gantungan kunci dari yang bentuknya sederhana sampai memiliki nilai jual yang tinggi. Adapun untuk kawasan loksado, kemitraan yang dibangun ada di Dusun Pantai Langsat, Desa Hulu Banyu dan Dusun Lok Lahong, Kecamatan Loksado. Hasil kerajinan tangan warga Loksado setiap tahunnya dipamerkan pada ajang Kalsel Expo, HUT Dekranas di Jakarta hingga Kandangan Expo. Selain itu juga dipasarkan

di sejumlah toko, rumah Dekranasda HSS serta di sanggar Metha sendiri. Hasil kerajinan yang laku dijual menjadi tambahan penghasilan bagi warga Loksado. Andriyanto Nugroho, pendiri Sanggar Metha berujar, komunitasnya sudah beranggotakan 40 orang. Selain itu juga ada pola kemitraan dengan masyarakat desa yang memiliki keterampilan. “Kita memperdayakan masyarakat dengan cara mengarahkan dan mengembangkan keterampilan yang dimiliki oleh masyarakat,” katanya, Selasa, (18/4). Misalnya, kemampuan membuat kerajinan tangan seperti tas dan tempat minum. Saat ini bentuk-

nya sudah lebih modern. Metha dibentuk Februari 2015 dan bertahan hingga sekarang. Metha sudah memiliki sanggar dan showroom menampung hasil kerajinan tangan dari olahan warga binaan. Olahan Metha tidak hanya dari bambu. Namun juga dari bahan lainnya seperti kayu dan enceng gondok. Termasuk bahan dari limbah kayu. Bahan kayu disulap menjadi produk rumah banjar, kapal finishi, rumah pohon, tameng dayak dan berbagai aneka kunci khas Banua. “Untuk bahan baku bambu dan kayu ada lebih 20 produk yang dihasilkan. Untuk enceng gondok kita lebih condong dibuat tas, tikar dan pigura,” tambahnya. (ryn)

2004/B11


banjarmasinpost.co.id

@banjarmasinpost

Bpost Online

12 banjarmasinpost.co.id

KAMIS 20 APRIL 2017 KAMIS 13 APRIL 2017

HALAMAN

Penembakan Sedan Tidak Sesuai SOP PALEMBANG, BPOST Kapolda Sumsel, Irjen Pol Agung Budi Maryoto, mengatakan, peristiwa pemberhentian dan penembakan terhadap mobil sedan Honda City hitam dengan nomor polisi BG 1488 ON di Lubuklinggau yang berisikan tujuh orang, hingga menyebabkan jatuhnya seorang korban jiwa dinilai tidak sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). “Itu awalnya diberhentikan tapi tidak mau berhenti hingga akhirnya dilakukan pengejaran dan baru berhenti. Tapi setelah berhenti dan disuruh turun, para penumpangnya tidak ada yang mau turun,” kata Kapolda saat jumpa di Polda Sumsel, Rabu (19/4). Lantaran tidak mau turun dan ditambah kaca mobil yang gelap sehingga sempat diduga pelaku curanmor dan dapat dinilai membahayakan hingga akhirnya dilepaskan tembakan tersebut. “Saya rasa, meskipun seperti itu keadaannya tetap SOP-nya tidak seperti itu dan itu sudah tidak sesuai prosedur. Oleh karena itu akan kita dalami kasus ini,” ujar kapolda. Sementara Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyesalkan aksi penembakan terhadap warga sipil di kota Lubuklinggau. Bagi Tito, penembakan tersebut tidak akan salah alamat bila aparat kepolisian memiliki diskresi mumpuni. “Saya sangat menyesalkan. Inilah sebetulnya pentingnya kemampuan diskresi kepolisian,” ujar Tito di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu. Tito menjelaskan, diskresi merupakan penilaian secara subyektif tentang suatu peristiwa oleh polisi. Polisi tersebut kemudian mengambil opsi tindakan yang tepat dalam rangka melindungi keselamatan publik, dan keselamatan petugas itu sendiri. Ketua Ombudsman, Amzulian Rifai mengutuk pe-

2004/B12

TRIBUNNEWS

Saya sangat menyesalkan. Inilah sebetulnya pentingnya kemampuan diskresi kepolisian TITO KARNAVIAN Kepala Polri nembakan polisi terhadap satu keluarga di Lubuklinggau. Apalagi, aksi tembakan tersebut menyebabkan satu orang meninggal bernama Surini (55). “Sungguh memalukan polisi menembak kendaraan sedan sarat penumpang anak-

anak dan orang tua hanya karena menghindar dari razia di kota Lubuk Linggau wilayah hukum Polda Sumatera Selatan,” tuturnya. “Tembakan langsung merenggut satu nyawa penumpang sedan. Polisi profesional harusnya menghentikan laju kendaraan tidak dengan tembakan yang mematikan,” tambah dia. Ia menilai, penembakan itu merupakan tindakan gegabah sekaligus merusak citra polisi saat menangani masalah. Untuk diketahui, Indriyani (33), korban penembakan yang duduk di samping sopir masih menjalani perawatan di RSMH Palembang. Ia dirawat di RSMH usai dirujuk dari Rumah Sakit Sobirin, Rabu (19/4). Indra yang mengalami luka tembak di leher depan sudah mulai sadar. Namun, Ia masih menjalani perawatan secara intensif di IGD RSMH Palembang. “Indra sudah sadar, tetapi masih belum stabil. Dia juga belum bisa diajak bicara,” ujar Andri, sepupu Indra seraya menyebut, biaya pengobatan ditanggung pihak kepolisian. (tribunews/coz/ kompas.com)

Kami Ini Orang Bodoh PIHAK keluarga almarhumah Surini, yang jadi korban penembakan meminta agar kasus tersebut diusut secara tuntas sesuai ketentuan. Suami korban, Kaswan (60) meminta agar persoalan hukumnya harus ditegakkan. “Kami harapkan, dari kami keluarga jangan cederai hukum dengan kasus ini. Harus diusut. Sedih pak, kami ini orang bodoh, kena tembak pak, la illaha illallah, astaghfirullah. Maaf pak saya ngomong ngawur pak,” ungkap Kaswan di hadapan Kapolres Lubuklinggau AKBP Hajat Mabrur Bujangga yang mengunjungi rumah duka di Desa Blitar Muka Kecamatan Sindang Kelingi Kabupaten Rejang Lebong Propinsi Bengkulu, Rabu (19/4). Kaswan, yang tak mampu membendung kesedihan hatinya itu menceritakan, pada hari kejadian dia tidak ikut pergi bersama istri dan anak-anaknya menghadiri undangan hajatan kerabatnya di Kecamatan Muarabeliti Kabupaten Musirawas. Ketika rombongan berangkat hajatan, ia memilih pergi ke kebun. Kapolres Lubuklinggau AKBP Hajat Mabrur Bujangga mengatakan, pihak keluarga tak perlu ragu dan percayakan kepada pihak kepolisian dalam penyelesaian kasus tersebut. Pihaknya di back-up penuh oleh Polda Sumsel untuk memprosesnya. (tribunnews)

@banjarmasinpost

Bpost Online

HALAMAN

12


Banjarmasin Blitz KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

@banjarmasinpost

HALAMAN

Bpost Online

13

Noor Rachman Teriaki Petugas

Angkasa Pura Siapkan Tempat Tinggal Sementara BANJARBARU, BPOST - Raut kegelisahan menghiasi wajah Noor Rachman. Meski dirinya bercampur emosi, namun warga RT 41 Kota Banjarbaru itu tak bisa berbuat apa-apa saat beberapa petugas mengeluarkan barang-barang yang ada di rumahnya untuk dinaikkan ke atas truk yang sudah menunggu. Pemilik salah satu rumah yang dieksekusi petugas untuk perluasan dan pengembang-

KLIK

Banjarmasin Post co.id

Ikuti terus informasi pascaeksekusi rumah warga di sekitar Bandar Udara Syamsudin Noor

an Bandar Udara Syamsudin Noor itu hanya bisa menahan rasa kecewa, meskipun sempat

meneriaki petugas yang terus mengeluarkan harta benda dari dalam tempat tinggalnya itu. “Awas kalau sampai ada barang hilang. Pokoknya harus tanggung jawab,” ujarnya dengan nada tinggi. Ya, rumah Noor Rachman menjadi sasaran pertama pelaksanaan eksekusi yang dilaksanakan pada Rabu (19/4) kemarin. Sebelum aparat memasuki lokasi, sejumlah orang yang mengaku warga setempat

terlihat berkumpul di sekitar tar area eksekusi. Aparat pun un langsung memasuki kawa-san Tegal Arum. “Saya pilih h bertahan, ingin transparansi,” ucap Eko, warga Tegal Arum RT 43, Kelurahan Syamsudin Noor. Di RT 41 tidak hanya warga. Pengacara Banua, Robert yang mengaku kua-sa hukum masyarakat juga a z Hal 21 kol 4-7

FOTO-FOTO: BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

ANGKUT BARANG - Para petugas yang secara khusus ditugasi untuk mengosongkan rumah warga sedang mengeluarkan barang-barang dari rumah yang tergusur, Rabu (19/4). Eksekusi rumah untuk pengembangan bandara awalnya berlangsung tegang. Namun eksekusi terus berlanjut.

Taruh Barang di Kontrakan MENGENAKAN kaus putih lengkap topi, Noor Rachman hanya bisa pasrah ketika melihat beberapa porter Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin mengangkat barangbarang miliknya. Perlengkapan rumah tangganya, mulai kasur, lemari, barang elektronik dan lainnya tersebut, kemudian dimasukkan ke dalam bak sebuah truk dump yang sudah

z Hal 25 kol 4-7

CUACA

HARI INI

Sumber: BMKG Kalimantan Selatan

Banjarmasin

Banjarbaru

Batola

Tanahlaut

Banjar

Kotabaru

HSS

HSU

HST

lama terpakir di halaman rumahnya. Lucunya, meski dipastikan Rabu siang itu harus akan angkat khaki, namun Noor Rachman mengaku belum mengetahui ia bersama keluarganya akan tinggal dimana. Menyusul kini tempat tinggalnya menjadi sasaran atas proses eksekusi pembebasan lahan Bandara Syamsudin Noor Banjarma-

Balangan

Tabalong

sin, Rabu siang. “Belum tahu ini, mau tinggal dimana, begitu juga barang-barang saya ini tidak tahu mau diangkut kemana,” ungkapnya. Lebih lanjut, Noor juga menuding adapun proses eksekusi sebetulnya berjalan sepihak. Meski sebelumnya, ia memang tidak menampik diz Hal 21 kol 4-7

Tanahbumbu

Tapin

Hujan ringan Hujan ringan Hujan ringan Hujan ringan Hujan ringan Hujan sedang Hujan ringan Hujan sedang Hujan sedang Hujan sedang Hujan sedang Hujan sedang Hujan ringan

PERJUANGAN PERAJIN TRADISIONAL Khawatir Nilai Bahasa Pujo Bawa Ratusan Tas Purun ke Turki Inggris Nol

Insight

Perhatikan UMKM KRISIS moneter yang pernah melanda bangsa Indonesia pada 1997 dan 1998 lalu masih menyisakan duka dan sejarah pahit yang hingga kini belum hilang dari ingatan warga. Banyak perusahaan besar yang ada di negeri ini tumbang, dan hingga kini masih sulit untuk bangkit. Untungnya saat itu cukup banyak usaha kecil dan menengah yang memiliki peran cukup penting bagi roda perekonomian bangsa ini. Termasuk

BANJARMASIN, BPOSTUjian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) susulan yang diikuti 62 di SMKN 4 Banjarmasin, Rabu (19/4) berlangsung tertib. Para peserta ujian menempati dua kelas itu mengerjakan 40 soal ujian dengan sistem pilihan ganda. Hanya saja beberapa siswa yang mengaku cukup sulit di bagian coding. Siti Maysari, siswi SMKN 4 Banjarmasin mengaku mu-

z Hal 21 kol 4-7

z Hal 21 kol 1-3

REZQI MARY ANNISA

TAK pernah terbersit dalam benak Pujo Nugroho, kalau kerajinan masyarakat Kalimantan Selatan (Kalsel) yang terbuat dari purun, rotan, bamban dan eceng gondok mendapat apresiasi sangat besar dari masyarakat luar negeri, hingga akhirnya dia juga akan menginjakkan kakinya ke negeri Timur Tengah. Tepatnya di Turki dan Iran.

P

ujo hanya seorang pengusaha atau pemasaran barangbarang kerajinan masyarakat Kalsel. Berkat postingannya di situs online shop, kerajinan yang selalu ia unggah di websitenya http://BorneoEth-

nic.com itu, dirinya diundang untuk mengikuti Festival Tarbiz di University of Tabriz di Iran dalam The Research Centre for Islamic History, Art, dan Culture (IRCICA) Turki. “Berangkatnya 3 Mei z Hal 21 kol 1-3

BANJARMASIN POST GROUP/MILNASARI

HASIL KERAJINAN - Pujo menunjukkan tas yang terbuat dari purun hasil kerajinan tangan warga yang akan dibawanya ke Mesir dan Iran.


14

banjarmasin life

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

Siti Sempat Terperosok di Got Jalan Yos Sudarso Hanya Kelas III

JALAN NASIONAL z A Yani, Hasanuddin HM, Lambung Mangkurat, Pangeran

Antasari, Pangeran Samudra, Jalan Kamboja, Sutoyo S, Yos Sudarso, R Suprapto, Merdeka, S Parman. Hasan Basri (trans)

JALAN PROVINSI z Sultan Adam, Gatot Subroto, Veteran, Lingkar Dalam

JALAN KOTA z Jalan Pramuka, Jalan Sudirman, jalan lingkungan BANJARMASIN POST GROUP/RAHMADHANI

GENANGAN

- Sejumlah trotoar di Banjarmasin rusak. Selain mengganggu pemandangan, juga membahayakan warga yang lewat. Termasuk menimbulkan genangan di bahu jalan.

waktu lalu. “Itu drainasenya tersumbat, jadi meluber airnya,” terang salah satu tukang becak yang sering mangkal di kawasan tersebut. Menurut Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banjarmasin, Gusti Ridwan Sofyani, drainase serta trotoar di kawasan-kawasan tersebut? memiliki status jalan nasional. Artinya, kewenangan pengelolaan berada di pemerintah pusat. “Tapi kami juga sudah ada rencana perbaiki, kami ikut melakukan pemeliharaan rutin,” terangnya. Pasalnya, jika menunggu pengerjaan dari pemerintah pusat melalui Balai Jalan Nasional, bisa memakan waktu panjang. “Biasanya menunggu sekaligus dengan pengaspalan. Nah kami ikut pemeliharaan saja kalau parah kami perbaiki, karena ini menyangkut juga dengan penilaian Adi-

pura misalnya,” terangnya. Trotoar sendiri dibagi menjadi dua, yakni trotoar yang memiliki drainase di bawahnya seperti di Jalan Pangeran Antasari. Kemudian trotoar murni yang seperti berada di Jalan A Yani. “Untuk pemeliharaan kami anggarkan Rp 2 mili-

ar,” terangnya. Sayangnya, tambah Ridwan, banyak pemanfaatan drainase yang salah kaprah. “Di Jalan Pangeran Antasari itu, drainasenya sebenarnya diperuntukkan untuk air hujan, tapi juga buat saluran limbah pasar,” kata dia. (rmd)

Tanam Pohon Pisang SEMENTARA itu, rusak parahnya Jalan Yos Sudarso mendapatkan protes warga. Sejumlah warga bahkan menanam pohon pisang di pinggir jalan serta menabur benih ikan pada genangan air di jalan yang merupakan akses menuju Pelabuhan Trisakti Banjarmasin tersebut. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Banjarmasin Gusti Ridwan Sofyani menjelaskan, status Jalan Yos Sudarso sendiri merupakan jalan nasional. “Sempat dimasukkan dalam SK ke jalan kota, tapi sepertinya salah ketik saja. Akan direvisi lagi karena jalan tersebut jalan strategis jadi memang layaknya menjadi jalan nasional,” terangnya. Pihaknya sendiri sudah berkoordinasi dengan Balai Jalan Nasional dan rencananya tahun ini sudah akan dilakukan perbaikan. “Jalan tersebut kelas tiga, tapi tonase kendaraan yang lewat di sana memang kelas berat,” terangnya. (rmd)

ADVERTORIAL

Rayakan Kelulusan Tak Harus Coret Baju

Kurikulum Sesuai Standar Nasional

SABTU (22/4) mendatang, siswa SMA/SMK akan merayakan pesta kelulusan. Meluapkan kegembiraan karena berhasil menuntaskan pendidikan di jenjang SMA sederajat itu tak harus corat-coret baju dan ugal-ugalan di jalan. Tapi bisa dengan cara yang lebih baik, sopan dan tidak mengganggu warga. Para siswa bisa menyalurkan kegembiraan itu bersama Mongky Clothing. Perusahaan kaus di Banjarmasin ini bersama perwakilan pelajar mempersiapkan acara seru dan positif, yang bertajuk Farewell Party SMA/ SMK with Mongky. Pada kegiatan itu diisi berbagai acara. Di antaranya lomba modern dance yang diikuti 8 sekolah yaitu SMAN 1 Banjarbaru, SMAN 2 Banjarbaru, SMAN 3, SMAN 4, SMKN 2, SMA DONBOSCO, SMA KORPRI, SMAN 8 dari Banjarmasin. Sedangkan lomba KPOP Dance Cover diikuti oleh 7 tim yaitu Angel Wings, Xavier127, Blackwidow, DWMGirls, Flash, Square, dan Sixtynine. Saat ini masing-masing peserta tengah mengumpulkan like terbanyak di instagram @farewellpartywithmongky2017 karena selain ada juara 1 dan 2 menurut penilaian

juri, ada juga juara favorit yang dinilai berdasarkan like terbanyak. Tak kalah seru dari lomba dance, di pagi sampai sore hari juga diadakan kontes modifikasi motor matic Honda. Pendaftaran kontes motor akan tetap dibuka sampai hari H pukul 13.00 wita. Peserta yang ingin mendaftarkan motor nya bisa menghubungi panitia di nomor 0812-5556-5000 atau datang ke Toko Mongky Clothing di Jalan Bali No.9 Rt.18 Ruko warna orange. Acara dimulai pukul 15.00 Wita di Halaman Stadion 17 Mei Banjarmasin. Secara khusus, acara ini memang ditujukan untuk para pelajar, namun panitia tidak membatasi pengunjung yang datang. Acara akan dimeriahkan Trio Motor Honda yang akan mengadakan test drive unit Scoopy yang baru saja launching di Jakarta, AXIS yang akan bagi-bagi hadiah untuk berbagai games seru, dan VIVO Smartphone dengan flashmob dancenya. Selain itu, acara juga didukung oleh Handbody Marina, Klik Banjar, komunitas Motor Dragster, komunitas WG Project, komunitas Street Frame, Duta TV, I-Radio Banjarmasin, dan Banjarmasin Post. (*/coi)

PILKADA DKI yang disebut-sebut bernuansa pilpres, berakhir dengan sangat damai. Komentarmu? (Mohon santun)

AMRILLAH PILKDA DKI yang alhamdulillah berjalan dengan damai,itu merupakan demokrasi yang sebenarnya,serta hal-hal tersebut tidak lepas dari campur tangan pihak keamanan. saya ucapkan selamat kepada anis sandi yang telah berhasil menjadi gubernur DKI yang baru, semoga bisa menjalankan amanah yang diemban.

MASLANI MUHAMMAD AINI Syukur alhamdulillah. Kada tajadi apa-apa nang kada baik, aman dan damai. Mudahan jadi cuntuh dan palajaran gasan daerah nang lain, bahawa DKI nang liwar banyaknya suku, agama, dll kawa malaksanakan pilkada nang damai, apalagi daerah nang kafa talalu banyak urangnya, suku,agama, dllnya. Salamat gasan pasangan gubarnur wan wakilny a nang kawa maraih suara tabanyak wan mandapat amanah rakyat mamimpin DKI Jakarta.

BANJARMASIN, BPOSTSejumlah trotoar di ruas jalan di Kota Banjarmasin kondisinya memprihatinkan. Trotoar tersebut banyak yang rusak. Selain mengganggu pemandangan, juga sangat membahayakan warga. Misalnya trotoar di Jalan Pangeran Antasari Banjarmasin. Sejumlah trotoar yang ada di kawasan tersebut tampak mengalami kerusakan. Mulai dari depan Pasar Sentra Antasari sampai depan bangunan Mitra Plaza, Beton-beton trotoar terlihat banyak yang pecah-pecah. “Iya sempat mau terperosok pas jalan di trotoar itu. Tidak sekali dua mau tercelobok,” kata Siti, warga sekitar. Tak cuma itu, seringkali juga terlihat genangan air di kawasan tersebut, meski hujan tak turun. Seperti yang terlihat di depan Pasar Sentra Antasari beberapa

ZAINAL ABIDIN Selamat gasan DKI yg sudah memiliki Gubernur santun,Humanis dan religius..

PENERIMAAN calon mahasiswa baru melalui jalur Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN) Banjarmasin tahun akademik 2017/2018 sudah dibuka sejak 17 April 2017 dan akan ditutup pada 18 Mei 2017, dan tes akan dilaksanakan pada 20 Mei 2017 mendatang. Pada pendaftaran kali ini, panitia menargetkan sebanyak 1.000 pendaftar. Pendaftaran juga bisa melalui umpn.poliban.ac.id maupun langsung datang ke Politeknik Negeri Banjarmasin Jalan Brigjen H Hasan Basri Kompleks Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Kayutangi Banjarmasin. Program studinya juga banyak. Jurusan Teknik Sipil (D4 Teknik Bangunan Rawa, D3 Teknik Sipil, D3 Geodesi dan D3 Pertambangan). Jurusan Teknik Mesin (D3 Teknik Mesin, D3 Teknik Otomotif dan Alat Berat). Jurusan Teknik Elektro (D3 Teknik Listrik, D3 Teknik Elektronika dan D3 Teknik Informatika), Jurusan Akuntansi (D4 Akuntansi Lembaga Keuangan Syariah, D3 Akuntansi dan D3 Komputerisasi Akuntansi), Jurusan Administrasi Bisnis (D3 Administrasi Bisnis dan D3 Manajemen Informatika). Selain itu, bagi calon mahasiswa baru yang ingin mendaftar, bisa menelepon ke Institusi Poliban (08125006074). Apabila calon mahasiswa baru tidak bisa mendaftar di website, maka akan lebih baik datang langsung ke Politeknik Negeri Banjarmasin. Kelebihan pendidikan ini adalah, sistem paket dalam perkuliahan menjadikan mayoritas mahasiswa lulus tepat waktu. Kemudian, pendidikan ini lebih kepada teknis. Misalnya kampus punya bengkel kerja sendiri dan laboratorium. Kemudian, persaingan diploma tiga (D3) tidak seketat

BANJARMASIN POST GROUP/FAJERI

RUANG KULIAH - Mahasiswa berada di depan ruang kuliah yang representatif.

BANJARMASIN POST GROUP/FAJERI

MAHASISWA BARU

- Mahasiswa Poliban Banjarmasin sedang melintas di

halaman kampus. strata satu (S1). Kurikulum yang ada di Politeknik Negeri Banjarmasin ini sebagian besar mengacu Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Selain itu mengacu Standar Kualifikasi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI). Artinya Politeknik Negeri Banjarmasin sudah

membuat pencapaian pembelajaran yang disamakan secara nasional. Politeknik Negeri Banjarmasin juga membangun kerjasama dengan instansi-instansi terkait, yang diharapkan bisa menampung dan menjadi alternatif pilihan bagi mahasiswa setelah lulus maupun saat praktik. (*)

Ibnu Sina Ingin Sungai Jingah Jadi Wisata Kampung Banjar

IN

PE

BANJARMASIN, BPOST - Keinginan Pem- ap daerah di Indonesia sudah sehako Banjarmasin untuk menjadikan Kota rusnya memiliki dan mengembangkan Banjarmasin sebagai salah satu kota tu- berbagai program yang berdampak juan wisata di Indonesia, sepertinya tak pada peningkatan ekonomi. Sehingbisa ditawar lagi. Selain mempersiapga Pendapatan Asli Daerah tidak lagi kan 36 destinasi wisata, dalam waktu bergantung pada penggalian Sumber dekat ini Pemko Banjarmasin meresmiDaya Alam, tapi melalui sektor lain. kan satu destinasi wisata yang layak diSatu di antaranya pariwisata. kunjungi wisatawan dosmetik maupun “Sudah bukan saatnya Kalsel khususmanca negara. nya Kota Banjarmasin mengandalKampung Banjar. Begitulah sekan PAD dari batubara. Saat ini butan untuk destinasi wisayang harus dikembangkan adata tersebut. Kampung Banjar lah ekonomi kreatif, dan untuk terletak di kawasan Sungai itu Kota Banjarmasin harus Jingah, Banjarmasin Utara. bisa mengembangkan sektor “Kawasan Sungai Jingah sawisatanya,” terangnya. ngat cocok menjadi destinaUsaha Pemko BanjarmaM si wisata Kampung Banjar. sin dalam memperkenalkan KO AS Selain berada di pinggir sudestinasi wisatanya tak hanya B A NJAR M ngai, juga ada rumah adat bansampai di lingkup dalam negeri jar,” ujar Wali Kota Banjarmasin, saja, tetapi sudah sampai kebeberaIbnu Sina saat membuka kegiatan Pempa negara tetangga. Bahkan, lanjutnya, bentukan Kelompok sadar Wisata (Pokkini Kota Banjarmasin sudah melakukan darwis), Rabu (19/4). kerja sama dengan tiga Negara untuk Lebih lanjut dia mengatakan, mengpengembangan destinasi wisatanya. hadapi era globalisasi dan MEA, setiSelain destinasi wisata, orang no-

mor satu di Kota Seribu Sungai ini mengatakan, upaya lain untuk mengangkat dan menumbuhkan ekonomi kreatif masyarakat kota seribu sungai melalui sektor pariwisata juga telah ditempuh Pemko Banjarmasin, dengan membudayakan penggunaan kain sasirangan dan memperkenalkannya hingga kebeberapa negara. Adanya kegiatan Pokdarwis, Ibnu Sina mengaku sangat berharap pariwisata di Kota Banjarmasin dapat lebih maju, dan wisatawan yang datang ke Kota Banjarmasin lebih banyak, sehingga akan berimbas pada perekonomian masyarakat. Sementara itu, Kabid SDM Pariwisata, Dinas Pariwisata Kota Banjarmasin, Hj Ida Noorhaeni dalam laporannya mengatakan, salah satu maksud dilaksanakannya kegiatan tersebut untuk meningkatkan dan mengembangkan Pariwisata di Kota Banjarmasin. “Sedangkan tujuan dari kegiatan ini untuk menyiapkan masyarakat sebagai tuan rumah dalam menerima kunjungan dari para wisatawan,” ujarnya. (rmd/*)

FOTO HUMAS PEMKO BANJARMASIN

PEMBEKALAN - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina foto bersama sejumlah pejabat dan pegawai usai pembekalan sekaligus penegasan untuk menjadikan Sungai Jingah sebagai kampung wisata.


KAMIS 20 APRIL 2017

1904/B15


KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

16

likes: BPost Online

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

@banjarmasinpost

Bpost Online

@Yuppies_Bpost

Enjoy Aja

Kuliah Sambil

Bekerja DARI LPM JURNAL KAMPUS UNTUK BPOST GROUP

M

ENJALANI keseharian sebagai mahasiswa, memang tidak mudah. Hari-hari kuliah, tatap muka dengan dosen yang durasinya sesuai dengan beban sistem kredit semester (SKS) mata kuliah. Memikul pula beban SKS untuk belajar mandiri. Mengerjakan tugas. Sementara, tidak semua mahasiswa memahami beban SKS yang ditanggung. Sungguh tidak mudah menjalani kegiatna di luar rutinitas di luar perkuliah, tatap muka dengan dosen di ruangan. Juga kewajiban lainnya, belajar mandiri untuk memperdalam pemahaman mata kuliah, mendiskusikannya dengan mahasiswa lain dan mengerjakan tugas untuk melatih cara berpikir menyelesaikan masalah. Terlepas daripada itu, mahasiswa yang memahami beban SKS ataupaun tidak, semua belumlah cukup untuk masa depan. Mereka dirasa perlu melakukan sesuatu yang lebih dari mahasiswa biasa agar bisa memasuki lingkungan kerja. Tidak hanya berbekal ilmu pengetahuan, tetapi juga keterampilan nonakademik. Di kampus, tidak sedikit mahasiswa yang menggunakan waktunya untuk mengasah keterampilan nonakademik. Mereka berkeyakinan bahwa tidak hanya memikul beban SKS dan mendengarkan paparan ilmu pengetahuan dari dosen di dalam ruangan, tapi juga belajar bagaimana berperilaku di dalam maasyarakat sebagai calon agen perubahan. Mereka itu, di antaranya adalah mahasiswa organisatoris. Berorganisasi di tingkat fakultas maupun universitas. Ada juga yang mandiri, bekerja dan mendirikan usaha agar kebutuhan keuangan untuk kuliah tidak bergantung orangtua. Lain hal dengan mahasiswa yang berwirausaha atau mahasiswa entrepreneur. Mereka ini belajar mendapatkan pengalaman memperkerjakan orang lain dan keterampilan memahami kebutuhan konsumen. Sedangkan mahasiswa organisatoris, belajar keterampilan fungsi dan perannya beroraganisasi. Banyak pelajaran dan pengalaman yang bisa didapat dari berorganisasi, bekerja dan beriwirausaha. Selain menjadi pribadi yang mandiri, mempunyai penghasilan sendiri, dan pengalaman lain yang didapat dalam berorganisasi. Nah, mari berkenalan dengan beberapa yang menjadikan dirinya bukan hanya mahasiswa, tapi juga yang bekerja, wirausaha dan organisatoris. (*)

2004/B16

KULIAH SAMBIL USAHA - Tanpa mengesampingkan rutinitas kuliah, tetapi bisa menjalankan usaha atau sambil bekerja.

DESI LESTARI Mahasiswi D3 Akuntansi FEB ULM

Menggali Potensi Diri SELAIN kuliah, aku gabung di Himpunan Mahasiswa Diploma 3. Selain itu, baru dua bulan bekerja di Kantin Kebun sebagai back office. Tepatnya, mulai 4 Februari lalu. Kerjaannya di bagian gudang, Tugasnya, melihat stok bahan-bahan persediaan yang diperlukan. Awalnya tahu Kantin Kebun karena ada pembukaan lowongan dari sosmed. Setelah mengajukan lamaran, ternyata diterima. Tidak ada alasan khusus, cuma ingin cari pengalaman dan ingin tau bekerja itu seperti apa. Awalnya orangtua sempat heran kenapa bekerja. Sebab, ayahku secara ekonomi masih mampu membiayai. Tapi setelah dijelaskan, akhirnya dibolehkan dengan syarat IPK tidak boleh turun. Alhamduillah sampai sekarang IPK masih stabil di angka 3,5. Jadwal bekerja mulai pukul 18.00 Wita sampai toko tutup. Kalau untuk kuliah dan rapat organisasi, tetap bisa mengikutinya. Setelah bekerja, malah nambah teman. Jadi tidak hanya dari lingkungan kampus. tapi juga diluar itu. Bahkan

menambah pengalaman, tahu lingkungan kerja dan bekerja sama dengan orang lain itu seperti apa. Tentu, dapat penghasilan tambahan dan hal itu bikin orangtua juga jadi bangga. Atas semua yang diajalani ini, aku pribadi merasa bersyukur. Setidaknya, telah mencoba melakukan hal yang berbeda. Atas pengalaman ini, sahabat Yuppies bisa memulai menggali potensi yang ada dalam diri. Perbanyak mencari pengalaman. Kerasnya perkuliahan, lebih keras lagi dunia kerja. Tidak mudah membalik telapak tangan atau selalu bergantung orangtua. (*)

DAISY RIZQINA Bendahara Umum HMA FEB ULM

Pelengkap Kuliah yang Membosankan KESIBUKAN aku sekarang, selain kuliah, berorganisasi di Himpunan Mahasiwa Akuntansi (HMA) sebagai Bendahara. Aktfi juga di Purna Paskibraka Indonesia. Kalau di Purna Paskibra Indonesia, aktif sejak kelas 2 SMA. Sedangkan di HMA, sejak awal kuliah. Sedangkan di Badan Legislatif Mahasiswa FEB ULM, pada periode sebelumnya. Bisa menjalaninya, mungkin karena aku bukan tipe yang suka berpikir atau belajar terus. Tertarik juga mengikuti kegiatan di luar ruangan. Sewaktu di SMA, aktif pramuka dan paskibraka. Bukan OSIS atau English Club. Sampai saat ini, aku masih belajar membagi waktu. Namun sebanyak apapun kegiatan, tidak ada yang dikesampingkan. Tetap berusaha semuanya seimbang. Caranya, melihat mana yang prioritas. Dengan ikut organisasi, aku jadi bisa belajar public speaking. Lebih percaya diri. Dari pengalaman selama organisasi itu juga, dapat ilmu yang tidak bisa didapatkan di dalam kelas. Organisasi itu pelengkap dari rutinitas kuliah yang membosankan. Di dalam organisasi, mendapat hak untuk menjadi lebih baik. (*)


KAMIS

20 APRIL 2017

HONDA

Avanza Grand New Pth Htm grey slvr Innova, Fortuner TRD, Rush, Hilux dll V.M18128-6/5 Harga Special

CRV,BRV, HRV, All New Jazz RS, H Freed, Mobilio, Brio, Megacary, Futura dll Harga Special V.M18128-6/5

Djl Jazz RS Matic Th2016 Km rndh pribadi istimewa Hub 082334995999 Harga 245jt Nego V.000-8/5

Honda Jazz 2005 idsi htm metlk. Mulus siap pakai. Hub 082148868591 Harga Nego V.M18286-23/4

TOYOTA

Djl Mbl Kijang SX 1800CC,AC,Hijau Met, Hub.081255800137/081649593990 . Harga Nego V.M18352-28/4

Djl Innova,akhr 2014 G-bensin,km18rb Dijual Avanza G 1,3 Tahun 2012 silver. mesin baik.Hub 0811598821 Hub 081351720900 Harga Nego Harga 135 jt Nego V.M18433-7/5 V.M17990-22/4

17

DAIHATSU

MITSUBISHI

Take Over R Deluxe 1.3 Pth 2013 akhr agsts.3,67jt sisa 24bln.081347344862 Harga 65jt Nego V.M18210-30/4

Mitsubishi L300 box th 2010,tgn1,pjk pnjng,asli DA,sngt trwt.05116747037 Harga Nego V.18366-18/5

Yaris G MT Abu2’15,Agya G TRD’16, Avanza Brio E MT Abu2 2016, HRV E CVT’15 Pth, E 2014, Avanza G 2013 2015 Innova G‘13 Pth & Slvr, Innova G HTM’14 V.M18128-6/5 Harga Special V.M18128-6/5 Harga Special SHOWROOM ANUGERAH Jl A Yani Km5,5 No 405-406 Bjm 081251748989 / 081348309888 / 0511-3258999 JUAL BELI TUKAR TAMBAH BARU & BEKAS CASH / KREDIT

Bersambung kehalaman 18....

BANY AK MA TA MELIHAT IKLAN ANDA PASTI dan YANG PASTI ANDA TIDAK AKAN RUGI !!! BANYAK MAT


18

KAMIS

20 APRIL 2017

Sambungan dari Halaman 17 ...


KAMIS

20 APRIL 2017

BANJARMASIN HEWAN LAIN-LAIN Sub agen Pellet KOKZILLA kalsel. mbka utk reseller & sedia ikan louhan import asli thailand 082351110011/ 08123226789 B00001.2017M18070-4

JASA BIRO JASA ARDI LAS mlyni pmbuatn tralis, cnopy,baja ringan,pagar,plafon,dll. 081351742554/085102136307 B00030.2017M18095-3

RENTAL VERARENT menyewakan avanza 2017, Innova, Calya, Fortuner. Hub.0811508748 B00664.2017M18391-3

SERVICE ATEKNIK ELEKTRONIK Mnrm Pnggl prbikn TV,LCD,LED,PLASMA,DVD 085249862129/085100406535/ 08152115733 B00091.2017M17592-3

JUPITER brgrnsi,kulkas,msn cuci, service AC.(0511)3259723/0851 04592772/081250007997/0851 02500994 B00309.2017M17956-3

TARYO TEKNIK servis ditmptTV, kulkas, AC, mesin cuci,instalasi list,dll. Hub.082159171487

LAIN-LAIN Dicari Administrasi Pendidikan minimal D3, bisa word/Excel, usia maksimal 30 tahun, Komunikatif. Lamaran kirim ke Jl.A.Yani KM 17,9 Gudang Sumber Baru No.A7 B00001.2017M18358-4

Dicari Front Office yang Rajin & Jujur bisa komputer dan sudah pernah kerja di Hotel atau Guest House. Lamaran kirim ke Merpati Guest House Jl.Merpati No 9 Gatot Subroto B00819.2017M18590-5

Dicari Koki, Pelayan, Kurir, Laki-laki / Perempuan, Lamaran Gado-Gado Ayomi Jl.Pasar Lama No.68 Banjarmasin Siring Sungai Martapura B02764.2017M18581-3

Dicari Segera : Krywti Tenaga Facial (P),Lulusan SMK, Max 35th,pkrja krs,Disiplin.komisi mnrik. sgr krmkn lmrn ke Jl.AYani Km3 No257 Up.Ibu Halimah Telp:085281990000 B00001.2017M18434-5

PT.WOO TEKH INDONESIACab.BJM Dbthkn Staff MedicalCheck-up. Syrt:P/ W,max30th,Min.SLTA/Sdrjt,blm nikah. Fas:Insentif Bulanan&hrn,Bns,jjg krr,AdaMES. Hub:082282685378 B02365.2017M18547-5

MOBIL DIJUAL ISUZU Isuzu Bison ’91=25,+ELF 96=50+PS 100 Th.89=40. Semua 4 roda + semua Box. 085 100 460088 B00062.2017M18582-3

B00644.2017M18281-3

KESEHATAN/KECANTIKAN PIJAT & LULUR MM Aulia melayani pijat, tradisional banjar keseleo, bisa di panggil krmh, menyediakan tempat. Telp 0812 84298137 B00001.2017M18435-4

SUZUKI Dijual Suzuki Pick Up 1,5 thn 2003, Biru, Pjk semua hidup, Harga 32,5jt Nego Hub:085100460088 B00062.2017M17958-3

Dijual Suzuki Pick Up 1. Th.93 Rp 25jt dan Carry Stw Th.92 Rp 16jt. Hub. 085 100 4600 88 B00062.2017M17527-3

LOWONGAN KERJA

PENDIDIKAN

PENGUMUMAN KEHILANGAN 1 (satu) bh BPKB SPM MerkYamaha 5D9 VEGA WrnMerah Tahun 2009 No.Pol DA 3314 TN, No Rangka: MH35D90019J046361, No sin 5D9046283 No.BPKB:J 94923626 M An.RICHIEGIOVANNIE TJHIN B00001.2017M18557-6

Di Jual tanah di Jl Adhiyaksa 6 P 15 L 8 Banjarmasin.hrg 200juta hub 0811501088 sms/WA/call B00001.2017M00000-0

PERLENGK.RT FILTER AIR Agen filter,khss instalasi air bersih & pmasangn depo airminum water treatment,RO,bioenergy,ozon, hexagonal & oxigen.stndrt Depkes, spartpart lengkap& terima order sekalsel-teng, hubungi:CV.WATER FILTERINDO, Hp: 0811521075, 082153112499, 085386680001, BB 291E300C B00671.2017M18586-8

GLOBAL FILTERINDO. Spclist Depo Air Isi Ulang, Water Treatment, UVRO(Reverse Osmosis),Alkaline BioMineral/Energi,Ozon,Extra OKSIGEN O2 Std DEPKES RI, Byk Bns S.part Lkp. Hrg Mulai 16jt Cash/Krdt. Hub : 05113268289/0816212136/ 0811503331 PIN BBM: 24C5336D B00706.2017M17960-8

LAIN-LAIN CV.Mulia Jaya Sakti distrbutor Rak Gudang & perlengkapan Rak Mini Market.Hubungi:Jl.Pramuka Km.6Rt.8No.2A.(0511)3274398/ 0851007700365 B00119.2017M18412-4

PROPERTI RUMAH DIKONTRAKKAN/

LAIN-LAIN Dbthkn sgr :1.Prpajakan (Min.D3 Brpnglmn),2.Lapngn (Min.SMA Sdrjt). Lmrn sgr srhkn ke CV.BUDI Jl. A.Yani KM.2 No.167 (BUDI NEON)

KURSUS DIBUKA BREVET PERPAJAKAN,Mulai 07-05-2017 Setiap Hari Minggu. HP: 0857.0528.1320 / 0511.3267.927

KOST HOMESTAY PERSADA MAS. Jalan A.Yani km 8;Mulai 1,5jt/Bln. AC+Water Heater+TV+Dapur Hubungi: 0812 54966638

B01484.2017M18414-4

B00001.2017M18516-3

B02313.2017M17588-3

JUAL RUKO Djl Ruko 3 (tiga) pintu Jl. Kampung Melayu uk.tanah 13 x 47 M, bngnan 12 x 30 M, 3 (tiga) lantai stngah, hrg 15M nego.hub. 085249325777 B00001.2017M18196-5

GUDANG Djl Gudang Uk.10x60 Jl.Jend Subarjo No.64 Bawah Jembatan Basirih Hub : Mubarak (0511)3362542 /085245897777 Hrg Rp.2 Milyar

TANAH DIJUAL Dijual spaket 2 bidang tanah @1 hektar Jl.Sukamaju, sudah jalan aspal & 1 bidang luas 4.833M² Jalan Kurnia Telp: 08125021010 atau SMS/WA 0811505851 B00001.2017M18443-4

Tnh Km 6 :L.20 P.200,Km 26:L.25 P.170,Km 33: L.20,P.80,Km 38 : L.25,P.60,Km 40:L.15 P.50 HP.0813 49496155 B01638.2017M17866-4

B00001.2017M18351-4

BANJARBARU KESEHATAN/KECANTIKAN LAIN-LAIN Pasti Mau Langsing & Sehat Tanpa Obat & Tambah Pnghsln Didampingi Sp Sukses Hub.081235205444

RUPA-RUPA LAIN-LAIN Djl Odong-Odong Dengan Kaisar 6 Gerbong Sound Baru Bonus 3 Aki 35JT Nego 081251053973 B00001.2017M18522-3

PELAIHARI

B00012.2017M18520-3

PELUANG USAHA LAIN-LAIN PENGUSAHA HEBAT Bagi Tips jd Milyader Ikut Seminar Tgl. 21,22,23 April 2017 Doorprice DP UMROH Hub.Adeko 085777831003 B00001.2017M18589-4

PROPERTI TANAH DIJUAL Jual Tanah Ukuran 45 x 200 Desa Asam² Tanah Laut KM.124 Hub: 085100401669 B00001.2017M18284-3

B AT U L I C I N

PENGUMUMAN

PENGUMUMAN

KEHILANGAN 1 bh srt penguasaan fisik bid.tnh (SPORADIK)No.186/170/KC/2014, Tgl.17 Maret 2014 an.SUPRIYATIN terletak di Jl.Transmigrasi RT.001 RW.001 Kel.Cempaka Banjarbaru

KEHILANGAN kehilangan surat-surat penting berupa : SERTIPIKAT HAK MILIK Nomor 2405/Desa Kampung BaruAn. 1.HAJJAH WA CENING BINTI SENGKERU,2.TENTANG BINTI HAJI SEMAUNAH,3.NASRON BIN HAJI SEMAUNAH,yg terletak di Kab. Tanah Bumbu (dahulu Kab. Kotabaru), Kec. Simpang Empat (dahulu Kec. Batulicin), Desa Kampung Baru

B00001.2017M18588-5

PROPERTI RUMAH DIKONTRAKKAN/ KOST Dkontrakan rumah Galuh Marindu II/ 55 BJB,4 KT, 4 KM,Dapur,1 RT,1 RK. Hub.085800681555 B00001.2017M18517-3

B00001.2017M18472-10

MARABAHAN PROPERTI

TANAH DIJUAL Dijual Cepat Murah strtgis 1039M² SHM,Dpn Karaoke * Bjbr cck u.Hotel Maaf TP 5JT/M² NG 081297009699

TANAH DIJUAL Jual Tanah Ukuran 15 x 40 Jalan Handil Bakti Raya Marabahan. Hub.085100401669

B00001.2017M17435-3

B00001.2017M18283-3

Menjawab Ragam Kebutuhan Anda

BANY AK MA TA MELIHAT IKLAN ANDA PASTI dan YANG PASTI ANDA TIDAK AKAN RUGI !!! BANYAK MAT BIMBEL

KOST

PERUMAHAN

OPTIK

P A R I S (Iklan Paket di Kolom Baris)

MAKANAN / MINUMAN

Jl Jahri Saleh Komp Pandan Arum Permai Blok B RT 15 No 26 BJM

MAKANAN / MINUMAN

AKSESORIS

FASHION

19


20 KAMIS

20 APRIL 2017

BANJARMASIN

BJM / BANJARBARU

BANJARBARU

Over krdt Jl Padat Karya S Andai Komp Kayu Bulan Blok F No10 Rt62. 082272723337 V.000-23/4(ktr) Harga 60jt Nego

Djl mrh rmh Jl Veteran BJM, Fas:PDAM +PLN, Pusat Kota. Hub : 0811598821 Harga Nego V.M17950-23/4(Ktr)

Djl ruko Jl Pangeran Hidayatullah Banua Anyar. Hub 081347231527 Hrg Nego V.M16568-29/4(Ktr)

Dijual rumah T55 Lt160m2 Jl Manarap 2Kt 1Km Hub 081251120407. Harga 265jt Nego V.M18322-20/4(hasfian)

Citraland,Escapade T T90, 275m2,hook, dkt tmn. T08125021010.sms/WA0811505851 V.M18441-22/4(ktr) Harga Nego

Tnh+Bngunn Pjng 20x30m(kayu) SHM, Jl AES Nasution.Hub 089691658663 V.18361-16/5(ktr) Harga Nego

Djl mrh kos 22kmr sngt strtgs samp gdng wnt 50m. Jl K.Tangi. 081349557877 V.M18323-22/5(ktr) Harga Nego

K Citra Grha,Clster Irish Blok A T70/200, sdh pgr blkng.T08125021010,sms/WA0811505851 Harga Nego V.M18442-22/4(ktr)

Djl rmh T38 uk 12x14 Jl Pelita 5 Komp Citra Mutiara (Golf) 081351989962. Harga 185jt Nego V.M18062-21/4(ktr)

Djl rmh LT144m2,2KT,2KM, Komp Bunyamin Permai 3 Greenland Raya.081270877751 Harga Nego V.M17895-20/4(ktr)

Jl.K Tangi Ujung dpn Polsek Bjm Utara, T.120, Ls.10 x20 Hub.082154600033 Harga Nego V.M18370-13/5(alam)

Djl rmh LB80,LT116m2 Jl Angsana 9 RT22 No15 K.Tangi BJM.082156190486 Hrg 375jt Nego V.M17985-24/4(ktr)

Djl murah Jl Margasari Kertak Hanyar LB100m2,LT185m2.Hub 085102415577 Harga 532,5jt Nego V.M17759-26/4(ktr)

Djl rmh uk.10x12 Putra Gemilang Raya Blok H No5. Hub 081348830452 Harga 400jt Nego V.M17655-22/4(ktr)

Dktrkkn rmh Jl S Adam Mandiri IV Blk B4 No137,Fas lngkp.081351437455 Harga Nego V.M18232-25/4(ktr)

Djl rmh br renovasi Jl Sutoyo S Gg Surya Hub 082153661396 V.M18318-27/4(ktr) Harga 175jt Nego

T 108 SHM Jl Trikora Komp. Galuh Marindu 2 F59 Bjb Lt150m 2. Hub081351861666 Harga 650jt Nego V.M18515-30/4(dyt)

T150 strtgs Jl Nusantara Bjb Loktabat Sltn Hub08128387134/081216914713 V.000-20/4(dyt) Harga 580jt Nego

Djl mrh rmh prmanen Tk2 kualitas No1 T70, 4Kt,SHM Hub085251626677 Harga Nego V.M18485-3/5(ktr)

IKLAN GARANSI PASTI dan YANG PASTI DISINI TEMPATNYA !!! BANJARMASIN H A R G A D I B AWA H 3 0 0 J U TA

Djl T80 Jl.Mlkn Temon Komp Buana Permai Blok F No10 Hub081348289357 TP Hrg 275jt Nego V.M15257-15/2(metty)

Djl Jl Putri Jnjung Buih II RT29 No39 Blkg SMP3,5KT.082157045736/081348628555 Harga 650jt/th Nego V.15098-15/2(ktr)

Djl/over Jl Manarap Tngh Komp Montesa T 80 Km2 Kt2 Hub 082353071818 Hrg 350jt Nego V.0001-30/11(Wahyu)

Djl rmh 2lt 3kt 1km Lt100m2 Jl Malkon Temon Komp Buana Permai. 082153029994 Hrg 400jt Nego V.0001-30/11 (hfz)

HARGA DIATAS 300 JUTA

Djl rmh LT.190 T.36 Di KM21 Komp Citra Eka Paksi Hub.081251300950 V.M000-30/11(ktr) Hrg 200jt Nego

BU Dijl Rmh Kost 35 Kmr/wc dlm fas lkp KTangi blkg Ged Wnt lt1520m bs TT 08125179630 Hrg 2,3jt/m Nego V.0001-30/12(ktr)

Djl T200 LT 312 Bunyamin Residence B Great.082357273535/08534511255 Hrg 2M Nego M.17196-15/4 (ktr)

Djl cpt rmh br Jl S Adam Komp Madani I Jlr 2 LB 120m2 3KT 2KM 082155716876 V.0001-15/2 (hdn) Hrg 725jt Nego

BANJARBARU - LANDASAN ULIN

MARTAPURA

HARGA DI ATA S 300 JUTA

Djl rmh Jl Trikora/Green Tasbih T70, Cash,KPR,ready stock.081349593879 Hrg 495jt Nego V.M12642-30/4(dyt)

Djl cpt rumah + toko T.150/tanah 612 m2, Jl.Sidodadi II Loktabat Bjb. 085248074414 Hrg 750jt Nego V.0000-15/3(husaini)

Djl Ruko uk5x16m SHM,Lok strtgs,dpn SMP1 Bjb. Hub 085386800707 Hrg 1,4M Nego V.M00000-0/0(Dyt)

Jl Trikora Prm. Griya Utama Trikora thp 1, Blok B No13 LU Hub 085349062325 V.0001-15/11(rian) Hrg 320jt Nego

H A R G A D I B AWA H 3 0 0 J U TA

LT.165m2.Jl.Jeruk Bukit Sirkuit Damai. Banjarbaru.081310177510/081315882669 V.M00000-15/3(Rian) Harga 425jt Nego

Dijl Rmh Jl HKSN Komp AMD Blok H1 no.38 PLN1300 bs TT mbl 087815378768 Hrg 300jt Nego V.0001-30/3(ktr)

Djl rmh Jl Trikora T70, Cash KPR, Ready Stock. Hub 081349593879/081348201313 V.0001-30/12(ktr) Hrg 500jt Nego

T.70 komplek bincau indah genteng merah. 085346462690/085346462488 Hrg 200jt Nego V.0000-00/0(Rian)

Komp.citra eka paksi.no 5 e. Pal 21 blkng mini mrket mandala bjb T45 Hub081362994545 V.0001-30/1(Rian) Hrg 300jt Nego

HARGA DI ATA S 300 JUTA

Djl Rmh Jl Hasan Basri Komp Meranti LT17x10 BJM. Hub 08125133774 V.M17590-30/4(husaini) Hrg 600jt Nego


soccer hot news banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

KAMIS

20 APRIL 2017

21

LEICESTER CITY 1-1 ATLETICO MADRID (AGREGAT: 1-2)

BEBERAPA hari sebelum pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions 2016/17 melawan Leicester City di King Power Stadium, Rabu (19/4), terungkap sebuah fakta soal Saul Niguez, gelandang Atletico Madrid. Selama dua tahun terakhir, ternyata Saul mengambil risiko bermain meski mengalami masalah ginjal. Saul Niguez mengalami masalah ginjal tersebut sejak Februari 2015 akibat terkena tendangan Kyriakos Papadopoulos, bek Bayer Leverkusen, di perut. Akibat tendangan itu, ginjal Saul mengalami pendarahan dalam dan memaksa Saul absen selama 39 hari. Ternyata, masalah itu tidak berhenti begitu saja. "Selama dua tahun saya bermain dengan sebuah kateter di dalam. Di setiap sesi latihan dan setiap pertandingan, saya kencing darah. Ini sangat buruk, sesuatu yang sulit karena banyak orang tidak tahu atau memahami. Saya merisikokan kesehatan saya untuk membela panji klub, untuk mengejar mimpi," ungkap Saul kepada Diario AS. Pemuda berusia 22 tahun itu membuktikan apa yang dia utarakan saat menghadapi Leicester City. Saul mencetak gol yang menentukan langkah Los Rojiblancos ke babak semi final Liga Champions 2016/17. Saul menjebol gawang Leicester City lewat sundulan menyambut umpan silang Filipe Luis pada menit ke-26. Bola hasil sundulan Saul tidak mampu dijangkau oleh Kasper Schmeichel, penjaga gawang Leicester City.

"Mencetak gol yang membawa kami ke babak semi final Liga Champions adalah sesuatu yang indah. Saya harap ada gol-gol yang lain," ujar Saul dikutip dari Uefa.com. Gol Saul membuat Atletico Madrid melangkah ke babak semi final berkat keunggulan agregat 2-1 atas Leicester City. Los Rojiblancos sukses menembus babak semi final Liga Champions tiga kali dalam empat musim terakhir. Satu-satunya kegagalan terjadi pada musim 2014/15 saat langkah mereka terhenti di babak perempat final. "Kami sangat senang terhadap penampilan tim, kami kembali menembus babak semi final Liga Champions dan itu bukan sesuatu yang mudah. Bisa melakukannya tiga kali dalam empat tahun adalah pencapaian yang luar biasa dan kami harus menikmatinya," kata Koke, gelandang Atletico Madrid. Mengalahkan Leicester City bukan perkara mudah bagi Atletico Madrid. T The Foxes sempat menyamakan kedudukan pada menit ke-61 lewat tendangan Jamie Vardy di kotak penalti. Ini adalah gol kedua Jamie Vardy di

Liga Champions musim ini. Semua gol Vardy tercipta di fase gugur, satu gol ke gawang Sevilla di babak 16 besar, dan satu gol ke gawang Atletico Madrid di babak perempat final. Vardy sekaligus menorehkan sejarah lewat gol tersebut. Vardy jadi pemain Inggris pertama yang mencetak gol di babak perempat final Liga Champions sejak Frank Lampard (Chelsea) pada 2012. "Sejak awal kami tahu pertandingan ini pasti sulit, seperti sebelumnya. Ini adalah pertandingan paling penting untuk mereka. Faktanya mereka menekan kami secara sangat baik," ujar Antoine Griezmann, penyerang Atletico Madrid. (Tribunnews/ deo)

AFP PHOTO/BEN STANSALL

SELEBRASI - Saul Niguez, gelandang Atletico Madrid, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Leicester City pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions 2016/17 di King Power Stadium, Rabu (19/4).

Pujo Bawa Ratusan Tas Purun ke Turki z Sambungan Hal 13

nanti selama lima hari,” ujarnya saat ditemui BPost. Tak menyangka dirinya hanya memposting foto dan penjelasan tentang kerajinan yang ia jual akan membawa keberuntungan. Selain mendapatkan pundipundi rupiah dari hasil jualan kerajinan tangan masyarakat, dirinya juga diundang menjadi peserta pameran, dan menjadi narasumber dalam seminar di festival Tabriz. Pujo bahkan sudah menyiapkan ratusan kerajinan dengan 20 model yang akan dibawa. Barang-barang yang ia bawa akan ia gunakan untuk presentasi di hadapan para mahasiswa dan para perajin di seluruh dunia. Purun sengaja dipilih Pujo untuk dipresentasikan, karena kerajinan purun sudah mulai ditinggalkan baik produknya yang sudah kalah bersaing dengan

purun sintetis ataupun tradisi menganyam purun. Sementara bahan baku puru sangat melimpah dan hanya dianggap gulma oleh masyarakat. Anggapan bahwa purun dan kerajinan berbahan baku tumbuhan ini sedikit peminatnya ditepis oleh Pujo. Selama ini ia bahkan mendapatkan ribuan orderan hasil kerajinan purun. Bahkan salah satu barang jualannya kursi bambu, mendapatkan orderan 7000 buah. “Banyak yang pesan, tapi karena kami sulit untuk mendapatkan perajin yang mau membuat barang kerajinan sesuai permintaan jadinya banyak orderan yang kami tolak,” jelasnya. Tak hanya dari negara tetangga misalnya Brunei Darussalam, Malaysia, pesanan diungkapkan Pujo juga datang dari Denmark, Korea, Amerika, Barcelona hingga Swedia. Kurangnya para perajin yang mahir dan mau membuat hasil kreasi purun dan kerajinan yang inovatif

menurut Pujo cukup menyulitkannya dalam pemasaran. Padahal jika memang mau diseriusi tambah Pujo ada banyak peminat kerajinan khas Indonesia itu. “Para perajin mungkin hanya kurang pembinaan,” ujanrya di rumahnya di Griya Mawar Asri, Kelurahan Guntung Manggis Banjarbaru. Selama mengikuti Festival Tarbriz Pujo mengaku akan memamerkan berbagai kreasi purun, selain itu dirinya juga akan mengenalkan hasil kerajinan lain khas Kalsel misalnya Bamban, Rotan dan Eceng gondok. “Sya ingin agar dunia tahu bahwa Kalsel merupakan kawasan yang memang memiliki bahan baku melimpah dan memiliki hasil kerajinan tangan yang menarik,” jelasnya. Namun untuk menyiasati itu tambah Pujo dirinya bersama istri juga turut menjadi perajin dengan menjadikan hasil kerajinan masyarakat lebih inovatif dengan sentuhan finishing yang lebih cantik. (rii)

saran siswa siswi dua kelas dari jurusan rekayasa perangkat lunak di SMKN4 Banjarmasin. Pasalnya sudah selesai pula mengikuti ujian susulan. Waka Humas SMKN4 Banjarmasin, Erika Yolanda menjelaskan, ujian susulan di SMKN 4 Banjarmasin karena saat UNBK sistemnya tidak terbaca. “Kita seharunya ada empat kelas, namun dua kelasnya aman. Dan hanya dua kelas yang alami blank soal. Totanya ada sebanyak 62 siswa, yang dibagi menjadi dua ruangan satu ruanganya ada 22 siswa dan satunya lagi sebanyak 40 siswa,” kata dia. Menurut Erika, untuk pengumuman hasil biasanya satu hari menjelang pengumuman dan nanti kedepannya akan diberikan secara resmi oleh kemendikbud ke Disdikbud Kalsel. “Kita tunggu saja sesuai jadwalnya,” ujarnya. Selain blank soal, dihembuskan ada beberapa sekolah untuk ujian kertas pensil (UNKP) di tujuh daerah

untuk soal bahasa inggrisnya mendapatkan nilai nol. Tapi itu langsung dibantah oleh Disdikbud Kalsel, HM Yusuf Effendi. “Jadi begini, soalnya kemarin yang terjawab untuk kertas ujian susulan. Jadinya bingung beberapa sekolah ini, dan setelah dikoordinasikan dengan balitban kemendikbud baik maupun susulan maupoun utama diangap selesai,” terangnya. Disebutkan Yusuf Effendi, kronologinya, di dalam kotak yang membuat soal ini rupanya ada keliru pada saat distribusi soal, karena ketika dibuka yang ada adalah lembar soal ujian susulan bukan soal ujian utama. “Jadi sekolah sekolah kemarin sempat galau, takut jawabannya nol untuk mata pelajaran bahasa inggris. Namun sudah diluruskan ini tidak ada masalah, karena scan jawabannya ketika pemindaian nanti pakai kunci jawaban susulan,” kata dia tanpa menyebutkan tujuh daerah yang mengalami soal susulan. (lis)

Noor Rachman Teriaki Petugas z Sambungan Hal 13

ngotot bertahan. Bahkan Robert melakukan orasi dengan pengeras suara dan dalam kondisi badan dirantai di tiang rumah saat pembacaan penetapan eksekusi. Aksi ngotot warga masih a lot dan diwarnai adu argumentasi. Sementara petugas sudah memutuskan jaringan listrik yang ada di kawasan itu. Beberapa petugas sudah memasuki rumah itu untuk mengeluarkan barang-barang milik warga yang bertahan. Dari pantauan Bpost, personel gabungan sebanyak 350 orang dari TNI, POLRI, PT.AP I dan 9 juru sita serta 1 panitera dari Pengadilan Negeri Banjarbaru. Pelaksanaan eksekusi, tiap rumah yang dieksekusi disiapkan 1

Taruh Barang di Kontrakan z Sambungan Hal 13

Khawatir Nilai Bahasa Inggris Nol z Sambungan Hal 13

dah mengerjakan soal ujian tersebut. “Soalnya yang diberikan di UNBK susulan ini, ada yang hampir sama dengan sebelumnya. Tapi ya bagi saya soal coding yang paling sulit,” ujarnya. Senada diungkapkan Fauzan Harada. Namun dia mengaku sempat khawatir. Tapi apa boleh buat, dia sudah mengisi semua butir soal UNBK yang sudah dilewatinya terkait materi pembelajaran rekayasa perangkat lunak. “Khawatir sih, tapi ya jalani saja. Alhamdulilah tadi terjawab semua. Kemarin itu ada masalah soalnya tidak muncul. di komputer saya ada sekitar 30 ke atas yang soalnya tidak muncul,” kata Fauzan Harada yang mana jika lulus sekolah ingin melanjutkan kuliah di Unlam. Ya, selesai sudah kegu-

minta agar segera mengosongkan rumah. Lantaran ia meyakini proses hukum sengketa kepemilikan bangunannya tersebut belum rampung, sehingga ia pun mengabaikannya. “Adapun pemberitahuan itu sekitar sepekan yang lalu. Saya juga tidak tahu kalau hari ini tahu-tahu malah seperti ini. Barang-barang saya diangkut paksa, sementara penyelesaian hak belum dipenuhi, “ ungkapnya.

Perhatikan UMKM z Sambungan Hal 13

hingga kini, keberadaan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) lah yang diyakini banyak kalangan yang menyelamatkan perekonomian bangsa. Satu di antaranya para pelaku usaha kreatif dan pengerajin. Usaha mereka memang tidak besar, namun cukup menyelamatkan pere-

unit truk dan 6 buruh. Kapolres Banjarbaru, AKBP Eko Wahyuniawan langsung turun ke lapangan untuk memantau pelaksanaan eksekusi. Bahkan, sesekali dia berusaha menenangkan warga yang menolak pelaksaan eksekusi tersebut. “Kami diminta pengadilan melakukan pengamanan. Kami turunkan 229 personil, yang dibagi di lokasi 17 bangunan yang dieksekusi,” terang Eko. Mereka yang rumahnya terkena eksekusi, tetap mendapatkan tempat tinggal. Begitu rumah dikosongkan pemiliknya langsung disediakan rumah tinggal sementara selama tiga bulan kedepan. “Alhamdulilah kondusif saja, ini finalnya dan berlangsung lancar berkat dukung banyak pihak. Kami mengedepankan langkah persuasif dan tetap mem-

perhatikan faktor kemanusiaan. Jadi data terbarunya, ada 39 bidang yang dieksekusi terdiri dari 17 lahan bangunan dan 22 lahan kosong. Kita bantu, warga tidak sertamerta tinggalkan rumah kosong, kami carikan dan sudah siapkan rumah tinggal sementara bisa ditempati tiga bulan, Angkasa pura yang bayar sewa rumahnya,” ucap General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Syamsudin Noor, Handy Heryudhitiawan. Usai eksekusi lahan secara keseluruhan akan diserahkan kepada Tim Proyek Pengembangan Bandara Syamsudin Noor, selanjutnya untuk pengamanan area pada lahan kosong yang telah dieksekusi dan kelancaran kegiatan pekerjaan pembangunan maka diberi plang tanda dan penutupan akses jalan masuk ke area tersebut oleh pihak proyek. Ada

15 titik yang ditutup. Pembangunan untuk proyek dengan investasi 2,6 triliun rupiah (terdiri atas investasi pembangunan bandara dan pembebasan lahan) tersebut diantaranya terdiri atas perluasan terminal menjadi 65.284 m2 atau naik 692 persen dari luas terminal eksisting 8.246 m2 yang dapat menampung hingga 10 juta penumpang pertahunnya serta perluasan apron berkapasitas hingga 18 pesawat yang masuk dalam program Proyek Strategis Nasional (PSN). Tidak hanya itu, perluasaan terminal kargo juga dilakukan menjadi seluas 5.000 m2 atau naik 23 persen dari kondisi saat ini yang hanya seluas 802 m2. Hal ini untuk mengantisipasi pergerakan barang yang terus meningkat dengan rata-rata peningkatan 10 persen per tahunnya. (kur)

Tidak hanya Noor Rachman, kenyataan serupa juga dialami Widodo warga RT 41 RW 9 Kelurahan Syamsudin Noor Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru lainnya. Namun sejak pemberitahuan pengosongangan rumah disampaikan, ia pun mengantisipasi mengangkut lebih dulu barangbarang berharganya tersebut meskipun kini tinggal di rumah kontrakan. “Sementara ganti rugi sendiri, belum ada saya terima. Baru tadi dibilang akan dibayarkan besok. Jadi Kamis (20/4) akan kami minta janji itu,” ujarnya. Informasi diperoleh ada

sebanyak tiga kepala keluarga terkena eksekusi pembebasan lahan di kawasan RT 41 RW 9 Kelurahan Syamsudin Noor itu. Mereka yakni Noor Rachman, Supriadi dan Eko Widodo. Merasa menolak atas eksekusi tersebut, mereka pun membawa seorang pengacara guna menuntut haknya. Robert mengatakan adapun persoalan tersebut sebetulnya terletak pada sengketa kepemilikan bangunan yang belum dibayarkan haknya. Sementara meski proses tersebut sempat digulirkan ke pengadilan, namun hasilnya tetap dimenangkan pihaknya sebanyak dua kali.

“Dan ini sudah ketiga kalinya mereka menggugat serta masih dalam proses. Tapi yang sangat disayangkan, sengketa kepemilikan bangunan belum selesai, dan hak-hak warga belum terbayarkan, sementara tiba-tiba rumah hari ini rumah mereka dieksekusi,” paparnya. Robert juga mengaku akan melaporkan tindakan pelanggaran hukum itu ke Mahkamah Yustitusi. “Mestinya bila sengketa belum selesai harusnya ditunda dulu dong. Selesaikan juga administrasi dan pembayaran uangnya. Karena kalau seperti ini, ya cacat hukum,” tandasnya. (gha)

konomian karena terus berputar. Misalnya usaha membuat souvenir, pernak-pernik rumah tangga dan kerajinan tangan lainnya. Ternyata kerajinan sangat digemari wisatawan. Tak heran jika kerajinan tersebut mampu menembus pasar nasional hingga internasional. Oleh krena itu, perlu embinaan dan dukungan secara maksimal dari pemerintah maupun instansi yang memiliki tugas terhadap kerajinan. Hal itu menarik perhatian

Rezqi Mary Annisa. Dia berharap para pengerajin kecil untuk terus dibina oleh instansi terkait agar mungkin produknya bisa maju membawa daerah. Apalagi banyak pengerajin daerah dan pengusaha kecil yang produknya tidak kalah dengan yang sudah ternama. Misalnya pengerajin purun, baik berupa tikar maupun yang lainnya. “Mereka para pengrajin rumahan juga perlu dibina dari awal agar bisa mandiri, aku yakin produk peng-

rajin dari Banjar bisa bersaing dan maju,” ucap ibu muda yang berusaha di bidang angkringan dan barbershop ini. Selain itu juga perlu peran serta dari lembaga keuangan agar turut membantu para pengrajin ini. Pasalnya biasanya para pengrajin kecil ini ‘kekurangan’ modal jika ingin mengembangkan usaha. “Biar mereka bisa mengembangkan usaha mereka,” ucap wanita istri dari Doni yang kerap dipanggil Kikie Annisa ini. (dwi)


KAMIS 22 SELASA

20 MARET APRIL 2017 21 2017

2004/B22

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online


super sport banjarmasinpost.co.id

TEROR

SCHALKE 04

KAPTEN

AJAIB

PARA pemain Schalke 04 mungkin belum lupa dengan sosok Davy Klaassen. Kapten Ajax Amsterdam ini menjadi mimpi buruk bagi lini belakang Schalke pada leg pertama babak perempat final Liga Eropa lewat lesakan dua golnya dalam laga tersebut. Bila tak mau mimpi buruk itu kembali terulang, Schalke barangkali harus memberikan perhatian ekstra pada gelandang serang berusia 24 tahun ini saat mereka menjamu Ajax di VELTINS-Arena pada leg kedua perempat final Liga Eropa, Jumat (21/4) dini hari. Pasalnya, performa Klaassen belakangan ini cukup mengkhawatirkan bagi kubu lawan. Musim 2016/2017 boleh dibilang merupakan momen bagi Klaassen sebagai ajang unjuk gigi. Sebelum membantu timnya menang 2-0 atas Schalke pada leg pertama, pemain yang mulai dijuluki sebagai Kapten Ajaib ini memang cukup produktif sebagai gelandang serang. Selain rajin menyumbang gol, Klaassen juga piawai memberikan assist pada rekan-rekannya. Secara keseluruhan, Klaassen sudah mencetak 19 gol plus 12 assist bagi Ajax di semua kompetisi. Catatan itu menjadi bukti betapa berbahayanya Klaassen ketika dipasang sebagai gelandang serang. Produktifnya Klaassen juga didukung rasa percaya diri tim yang tengah melonjak tajam. Dari lima laga terakhir, I Lancieri mampu menyapu bersih semua pertandingan itu dengan kemenangan. Sedangkan Schalke, kondisinya sedang

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

VS

KAMIS

20 APRIL 2017

likes: BPost Online

23

AFC AJAX

Klik

WWW. TRIBUNNEWS. COM untuk info sepak bola terkini

menurun usai menelan dua kekalahan secara berturut-turut. Setelah takluk 2-0 dari Ajax pada leg pertama, mereka kembali menelan kekalahan ketika bertanding di kompetisi Bundesliga. Kali ini anak asuh Markus Weinzierl menyerah 2-1 di kandang Darmstadt 98. Melihat situasi tim yang sedang bermasalah dengan konsistensi pemain di lapangan, Weinzierl mengakui Ajax menjadi favorit lolos ke babak semifinal. Namun mereka tak akan menyerah begitu saja, dan akam berusaha membalikkan keadaan seperti melawan Borussia Moncengladbach pada leg kedua babak 16 besar Liga Eropa. Saat itu, Schalke mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 dan lolos ke perempat final karena lebih produktif mencetak gol di kandang lawan meski secara agregat berakhir dengan skor 3-3. "Kami pernah membalikkan keadaan ketika tertinggal 0-2 dari Monchengladbach. Ajax lebih dijagokan, tapi kami akan melakukan segalanya agar pertandingan menjadi lebih menarik. Ketika kami mampu mencetak gol cepat, semuanya memungkinkan. Tapi kami harus berusaha sekuat tenaga ketika pemain seperti Kolasinac tak bisa dimainkan," kata Weinzierl. Lebih lanjut Weinzierl juga mengakui bahwa Ajax memiliki pemain dengan bakat individu yang lebih berkualitas. Faktor itu, kata Weinzierl, memaksa Schalke bekerja keras pada leg pertama. Menurutnya para pemainnya tidak terkejut dengan

tempo permainan Ajax, namun kualitas pemain n lawan mungkin tidak diperhatikan oleh anak k asuhnya. "Kami menyaksikan pertandingan Ajax dan menunjukkan video pada semua pemain. Mungkin mereka tak ingin melihat kualitas sepak bola Belanda. Mereka mungkin tak percaya, tapi mereka tahu," ucapnya. Adapun beratnya misi membalikkan keadaan ketika menghadapi Ajax juga diakui gelandang Schalke, Leon Goretzka. Menurutnya Schalke mendapat tekanan yang ng cukup berat jelang laga a tersebut. "Tekanannya sangat berat, jelas sangat berat bagi semuanya. Kami haruss membuat atmosfer tertentu di arena sehingga pemain muda a Ajax kewalahan," kata Goretzka.(dng)

Dua Gol Belum Cukup AJAX memang lebih diunggulkan pada leg NHGXD SHUHPSDW ÀQDO /LJD (URSD NHWLND menghadapi Schalke 04 lantaran sudah unggul 2-0 di leg pertama. Namun hasil itu WHUQ\DWD EHOXP PHPEXDW 3HWHU %RV] PHUDVD puas. Juru taktik Ajax ini menilai timnya VHKDUXVQ\D ELVD PHQFHWDN OHELK EDQ\DN JRO pada pertemuan pertama. Apalagi pada laga OHJ SHUWDPD $MD[ PHQGRPLQDVL SHQJXDVDDQ EROD VHEDQ\DN SHUVHQ GDQ PHOHSDV sembilan tembakan mengarah ke gawang. Sedangkan Schalke, tercatat hanya dua kali melepas tembakan yang mengarah ke gawang.

"Kami menghadirkan malam yang menyenangkan bagi fans dan melakukannya dengan cara Ajax. Hanya menang 2-0, seharusnya kami bisa mencetak lebih EDQ\DN JRO NDWD %RV] VHSHUWL GLODQVLU Eurosport. 0HVNL WLGDN EHJLWX SXDV GHQJDQ VNRU DNKLU %RV] PHQJDNX WHWDS SXDV GHQJDQ hasil pertandingan karena mereka tak NHERERODQ GL OHJ SHUWDPD ,D NHPXGLDQ ditanya apakah laga melawan Schalke merupakan penampilan terbaik Ajax di bawah kepemimpinannya. "Saya tak tahu apakah ini pertandingan WHUEDLN GL EDZDK NRPDQGRNX 3HUWDQGLQJDQ

kandang melawan )H\HQRRUG GDQ &RSHQKDJHQ juga luar biasa. Niat kami bermain seperti ini juga saat pertandingan tandang. Tapi saya tahu 60 ribu fans Schalke bisa menghadirkan perbedaan," ucapnya. (dng)

AFP

BESIKTAS

VS

LYON

Tertarik Bela Botafogo

AFP

MARCELO

PEMAIN belakang PEMAIN P bela Real Madrid asal Brasil, Marcelo, berbicara berb Marcelo, tentang rencananya sebelum sebelum gantung gantu sepatu. Si rambut jabrik ini mengaku in ingin bermain untuk klub kota kelahi kelahirannya, Botafogo, sebelum mengakhiri kariernya. mengak Marcelo saat ini masih terikat Mar kontrak kontr bersama Real Madrid hingga hingg 30 Juni 2020. Full-back yang beroperasi di sektor kiri pertahanan ini termasuk pemain perta andalan anda al Los Blancos besutan Zinedine Zidane. Zine Zi ned d Pemain berusia 28 tahun ini Pem Pe m mengawali karier profesionalnya meng me nga a bersama klub Brasil, Fluminense. bersa a Pada 2007, saat masih berusia 18 tahun, tahu dia menerima pinangan Real Madrid sehingga sejak saat Rea itu Marcelo bermain di Santiago B Bernabeu. Sejauh ini, Marcelo sudah bermain lebih dari 400 be pertandingan bersama klub ibu pert pe rt kota kota Spanyol tersebut. Sejumlah gelar berhasil diraih, termasuk gela ge larr b dua dua titel tite ti te La Liga serta dua trofi Liga Champions. Ch hamp "Akankah saya bermain untuk "Aka Botafogo? Ya, suatu hari nanti," Botafo ujar Marcelo. "Itu pasti akan M menyenangkan," tambahnya. menye Botafogo pun langsung Bota membe memberikan reaksi. Melalui akun Twitter, mereka memperlihatkan kostum bernomor punggung 6 dengan nama Marcelo yang terletak di atasnya. M "Di sini a anda akan selalu diterima!" demikian de emi m ki kian an pesan Botafogo. Secara keseluruhan, Marcelo sudah Seca Se cara ra k 406 40 6 kali kali ttampil am bagi Real Madrid di semua kompetisi. Selama 32.488 menit semu se mua a ko komp mpe penampilannya, pe p ena namp mpil i annya Marcelo menyumbang 30 gol dan d an 72 7 assist.(kps) assist.(k

AFP

GAGAL

- Striker Lyon, Alexandre Lacazette (tengah), tampak bereaksi usai gagal mencetak gol ke gawang Besiktas pada leg pertama babak perempat final Liga Eropa di Parc Olympique Lyonnais, Jumat (14/4) lalu.

Kesempatan Langka PELUANG Besiktas lolos ke babak semifinal masih terbuka lebar jika mampu menang minimal 1-0 atas Lyon pada leg kedua perempat final Liga Eropa, Jumat (21/4) dini hari. Peluang lolosnya Besiktas masih cukup besar lantaran mereka 'hanya' kalah 2-1 pada leg pertama. Pelatih Besiktas, Senol Gunes, pun berusaha memompa semangat anak asuhnya agar mereka mampu membalikkan keadaan saat tampil di depan 40 ribu suporter yang diperkirakan akan memadati Vodafone Arena. Gunes mengatakan memiliki peluang tampil di babak semifinal merupakan kesempatan langka yang tak selalu menghampiri timnya. "Kami memiliki peluang yang tak

didapatkan setiap pesepak bola di masa mendatang. Kami mencetak gol pada pertemuan pertama, dan itu lumayan. Kalian tak perlu menjelaskan bagaimana atmosfer yang akan diciptakan pendukung kami. Mencapai level tertinggi merupakan motivasi para pemain," ujar Gunes seperti dilansir sporx. com. Gunes juga menekankan pada anak asuhnya agar jangan membuat hal-hal berisiko sepanjang pertandingan nanti. Pada leg kedua ini, Gunes mengatakan pada pemainnya bahwa ia memerlukan mereka semua. Menurutnya anak asuhnya juga siap memberikan kontribusi pada klub. "Mainkan bola, berlarilah.

Kebobolan akan membuat tugas kami semakin sulit. Itu sebabnya saya ingin nol risiko. Saya sangat tidak nyaman dengan pergerakan yang tak bisa dihentikan," ucapnya. Pelatih asal Turki ini juga mengingatkan bahwa Lyon biasanya mencetak gol pada babak kedua. Hal itu terbukti pada pertemuan pertama, ketika gol Besiktas yang dicetak Ryan Babel pada menit ke-15 menjadi tak berarti lantaran Lyon mampu membalikkan keadaan usai Corentin Tolisso dan Jeremy Morel secara berturut- turut mencetak gol balasan pada menit ke-83 dan 84. "Lawan kami biasanya mencetak gol pada babak kedua. Kami tak boleh kehilangan konsentrasi selama 90 menit. Kami harus sabar," tuturnya.(dng)


24 24

KAMIS

20 APRIL 2017

KAMIS

martapura fc banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

20 APRIL 2017

Yakin ke Final

BANJARMASIN POST/BUDI ARIF RH

AKRAB - Skuat Martapura FC akrab bersama tim pelatih dan jajaran manajemen usai menjalani latihan, pekan lalu.

Optimistis Lolos ke Liga 1 Kini, Martapura FC suKOMPETISI kasta kedua dah mengantongi 23 pemasepak bola di Tanah Air, Liga in yang siap mengarungi 2 Indonesia 2017 atau yang Liga 2 2017. Kekuatan tim sebelumnya bernama Divisi ini cukup teruji karena suUtama bakal digulirkan mudah melakoni serangkaian lai Rabu (19/4). uji coba melawan tim-tim Terkait dengan hal ini, elit Liga 1. salah satu tim kebanggaan Dua kali melawan Barito, Banua, Martapura FC ruMartapura FC mengalami panya sudah memastikan satu kekalahan dan satu siap untuk memanaskan kali menang. Menantang kompetisi ini. Persiba Balikpapan, Erwin Target tinggi langsung diMARTAPURA FC Gutawa berhasil menang usung klub yang bermarkas SIAP LOLOS 1-2. Menghadapi Mitra Kudi Martapura, Kabupaten KE LIGA 1 kar, klub ini bermain imBanjar ini. Naik kasta ke lebang 2-2 dan terakhir melavel tertinggi kompetisi sepak wan Pusamania Borneo FC bola Tanah Air, Liga 1. Modal manis dimiliki tim berjuluk Laskar Martapura Fc kalah 2-1. Hasil yang cukup menjanjikan karena sebaSulthan Adam ini untuk meraih mimpinya menjadi klub kedua Banua yang berlaga di gian besar dilakoni di kandang lawan. Hanya kasta tertinggi sepak bola Tanah Air setelah satu kali di kandang sendiri saat mengalahkan Barito 2-1. Modal yang cukup untuk mengaBarito Putera. Ya, sejak lolos ke Divisi Utama dari Divisi rungi kompetisi Liga 2 2017 dan mewujudkan I BLAI 2013, tim yang dibesut Frans Sinatra misi lolos ke Liga 1. “Kalau tidak sekarang, kapan lagi kami Huwae ini tampil konsisten di kompetisi kasta membuat sejarah, kalau tidak kami sendiri kedua Tanah Air. Martapura FC menjelma menjadi tim level yang melakukan, siapa lagi yang bisa membuDivisi Utama yang disegani tim-tim lawan. at sejarah baru lolos ke Liga 1. Mohon doa dan Buktinya, Martapura FC berhasil menembus dukungan dari seluruh masyarakat Banua ,” babak semifinal Divisi Utama 2014. Bahkan ujar Ketua Umum Martapura FC, H Mokhasaat itu, Martapura FC nyaris lolos ke ISL jika mad Hilman. Pelatih kepala Martapura FC, Frans Sinatra saja dilaga penentu tidak dikalahkan Persiwa Huwae menegaskan para pemain Martapura Wamena. Pada 2015, Martapura FC kembali merang- FC saat ini sudah siap berkompetisi. “Jika mekai mimpi untuk lolos ke ISL, sayang kompeti- lihat kondisi dan keseriusan anak-anak, serta si tak terlaksana karena adanya kisruh antara hasil laga uji coba, saya optimistis tim bisa lolos ke babak berikutnya,” kata Frans. PSSI dan Kemenpora. Sementara itu, salah satu bek terbaik MarSelanjutnya pada 2016, masih akibat kisruh itu dan adanya sanksi FIFA, kompeti- tapura FC, Erwin Gutawa, mengatakan dia si resmi Divisi Utama juga tak terlaksana. bersama timnya kini dalam kondisi yang baSebagai gantinya, digelarlah Indonesia Soc- gus. “Suasana tim bagus, kondisi para pemain cer Championship (ISC) B 2016 yang diikuti juga cukup bagus, dan kami selalu optimistis tim-tim Divisi Utama. Martapura FC ambil tahun 2017 ini lolos ke Liga 1,” tuturnya. Mengenai calon lawan yang bakal dihadapi bagian dan tampil konsisten karena kembali pada babak penyisihan nanti, Erwin menegaskeluar sebagai salah satu semifinalis. ISC B ini ternyata dijadikan Martapura FC kan harus mewaspadai semua tim yang tergasebagai ajang untuk mempersiapkan kerang- bung di Grup 5 itu. “Kami tidak memperhatikan siapa lawan ka tim yang diharapkan bisa mewujudkan mimpi lolos ke Liga 1. Sebagian besar skuat terberat, semua harus diwaspadai karena memuda 2016 dipertahankan dan dilengkapi de- reka juga punya persiapan. Yang penting kami ngan pemain tambahan yang tak kalah ber- lakukan sesuai instruksi pelatih saat latihan di laga sesungguhnya,” ujarnya. (ran/naa) kualitas.

SKUAT MARTAPURA FC 2017 l KIPER: Ali Budi Raharjo, Juni Irawan, Mario Fabio Londok l BELAKANG: Erwin Gutawa, Fahreza Agamal, Agus Cima, Haris Hardiansyah, Muhammad Rozi, Agung Manan, Wirabuana Prayogo, Diego Aldair Werbabkay l TENGAH/SAYAP: Mustaqim Ohorella, Sandi Pratama, Rifan Nahumarury, Abraham Torey, Adi Setiawan, Agus Setia Wibowo, Marshel Huwae, Reza Saputra l DEPAN: Aidil Bogel, Uko Wahyu, Fikram, Qischil Gandrum Minny

TOKOH olahraga sepak bola Banua, HG (P) Rusdi Effendi AR optimistis, Martapura FC bakal mampu bersaing BPOST/DOK di Liga 2 IndoHG (P) RUSDI nesia 2017. EFFENDI AR Bahkan, Rusdi yakni Laskar Sulthan Adam akan bertanding di partai final. Pimpinan Umum Banjarnasin Post Group optimistis karena selalu mengikuti perkembangan Erwin Gutawa dan kawan-kawan yang terus mengalami peningkatan signifikan. “Beberapa kali partai uji coba yang dilakukan Martapura FC mereka bisa memperoleh hasil menggembirakan dengan mengalahkan Barito Putera dan Persiba Balikpapan dan menahan imbang Mitra Kukar,” kata Rusdi. Rusdi mengatakan, trend positif tersebut harus tetap dipertahankan bahkan lebih ditingkatkan lagi. Kepada seluruh pemain Martapura FC, Rusdi berharap, agar terus menjaga kekompakan dan memperkental rasa memiliki klub dan kekeluarganya. “Kunci sukses tim selain semangat bertanding juga karena pemain memiliki rasa memiliki klub yang tinggi dan kekeluargaan antarpemain terjaga,” papar Rusdi. (buy)

KIPRAH MARTAPURA FC l Divisi I BLAI 2013 : l Divisi Utama 2014 : l ISC B 2016 :

Lolos Divisi Utama Semi nalis Semi nalis

JADWAL LAGA MARTAPURA FC DI GRUP 5 LIGA 2 2017 PUTARAN I : l Minggu (23 April 2017) pukul 17.00 Wita PSIM Yogyakarta vs Martapura FC l Minggu (30 April 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs Persebaya Surabaya l Sabtu (6 Mei 2017) pukul 17.00 Wita Persatu Tuban vs Martapura FC l Sabtu (13 Mei 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs PSBI Blitar l Sabtu (20 Mei 2017) pukul 17.00 Wita Persinga Ngawi vs Martapura FC l Sabtu (8 Juli 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs Persepam MU l Sabtu (15 Juli 2017) pukul 17.00 Wita Madiun Putra vs Martapura FC PUTARAN II : l Sabtu (22 Juli 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs PSIM Yogyakarta l Kamis (27 Juli 2017) pukul 19.30 Wita Persebaya Surabaya vs Martapura FC l Sabtu (5 Agustus 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs Persatu Tuban l Sabtu (12 Agustus 2017) pukul 17.00 Wita PSBI Blitar vs Martapura FC l Sabtu (19 Agustus 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs Persinga Ngawi l Sabtu (26 Agustus 2017) pukul 17.00 Wita Persepam MU vs Martapura FC l Minggu (10 September 2017) pukul 17.00 Wita Martapura FC vs Madiun Putra

Perlu Kerja Keras TIM Martapura FC siap untuk memanaskan persaingan di kompetisi kasta kedua di Tanah BPOST/DOK Air yakni Liga SAIDI 2 Indonesia MANSYUR 2017. Wakil Bupati Banjar Warga Kabupaten Banjar, khususnya Martapura tentunya berharap tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini bisa turut mengharumkan sepak bola di Banua di tingkat nasional. Tak kalah penting, tim asuhan Frans Sinatra Huwae, Isnan Ali dan Husayn Mugni ini ditargetkan bisa menembus kasta tertinggi yakni Liga 1. “Diperlukan kerja sama dan kerja keras agar bisa membawa nama Martapura di kancah liga sepak bola yg sebenarnya,” ujar Wakil Bupati Banjar, Saidi Mansyur. Selain tekad kuat dari seluruh pemain, yang tak kalah penting menurut Saidi adalah seluruh elemen tim terus bersinergi. “Komunikasi pelatih, pemain dan manajemen sangat diperlukan agar semua bersinergi,” jelasnya. (ran)

Monster Menggalang Kekuatan

BPOST/DOK

MEMBERI DUKUNGAN - Monster tak kenal lelah memberikan dukungan kepada Martapura FC untuk mengalahkan lawan-lawannya.

SUPORTER yang tergabung dalam Martapura FC Diamond Supporter (Monster) siap untuk kembali memberikan dukungannya kepada skuat Martapura FC mengarungi kompetisi Liga 2 Indonesia 2017. Berbagai persiapan pun bahkan terus dilakukan oleh ‘pemain ke12’ Martapura FC ini untuk bisa lebih maksimal dalam memberikan dukungannya. Salah satunya adalah dengan terus menggalang kekuatan untuk menambah amunisi dukungan dari anggotanya. “Kemarin sempat vakum, tepat-

nya saat kompetisi dibekukan. Sekarang kompetisi bergulir lagi, dan kami akan berusaha mengumpulkan lagi anggota yang dahulu sudah mulai banyak jumlahnya,” ujar Wakil Ketua Monster, Deny Riswandie. Selain kembali mengontak anggotanya yang sudah bergabung, Deny menerangkan, Monster pun juga mulai membuka pendaftaran anggota baru. “Kami sambil membuka pendaftaran untuk anggota baru, apabila ada yang ingin bergabung,” jelasnya. Tidak kalah penting diutarakan

oleh Deny, persiapan lainnya juga akan dilakukan menyambut kompetisi baru ini. “Kalau perkusi sudah ada, mungkin nanti kami siapkan yel-yel baru maupun koreo baru lagi untuk memberikan dukungan,” katanya. Sementara itu, sekretaris Lady Monster, Tamara Juliana Wardani berharap Erwin Gutawa dan kawan-kawan bisa bisa bermain apik serta konsisten di Liga 2. “Kami berharap tim bermain bagus dan juga bisa menjadi juaranya. Tak kalah penting tim bisa berpromosi ke Liga 1,” tegas Tamara. (ran)


lapsus banua pdambanjarbaru intan banjar sport berubah

KAMIS KAMIS

tahun

20 20 APRIL APRIL 2017 2017

1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com tribunkalteng.com

f follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost BPost Online Online likes:

35 25

Pemko Fasilitasi UMKM Lokal TANPA sumber daya alam seperti batu bara, bukan berarti Banjarbaru tertinggal dari sisi ekonomi dibanding daerah lain. Ekonomi terus tumbuh salah satunya ditopang dengan keberadaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Di Kota Idaman, UMKM terus berkembang dan berinovasi. Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banjarbaru Fachrudin juga mengatakan pelaku usaha makin semangat dalam menjalankan usahanya menuju arah yang lebih baik. “Apalagi setelah pimpinan kita pak Nadjmi-Jaya ini sangat komitmen dalam upaya memberdayakan UKM lokal kita ini, “ ucap Fachrudin.

Diantaranya dengan selalu memberikan ruang-ruang bagi UKM seperti adanya Pusat Layanan Usaha Terpadu Koperasi & UMKM (PLUT KUMKM) Kota Banjarbaru. Dikatakannya, melalui itu pelaku usaha bisa berkreasi apapun, pelatihan, pendampingan dengan adanya konsultan. Terobosan salah satunya dilakukan dengan bekerja sama dengan pihak Bank BNI untuk memfasilitasi UKM agar memasarkan secara online. Juga keberadaan kampung digital usaha mikro, kecil dan menengah yang disiapkan untuk membantu pelaku usaha dalam mengembangkan usahanya. Kampung digital UMKM yang

terletak di samping Kantor Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Kota Banjarbaru. Dijelaskan, kampung digital UMKM merupakan salah satu program bina aspirasi untuk gerakan sejuta UMKM di seluruh Indonesia (Bagus Indonesia) yang disiapkan pemerintah. Kampung digital UMKM merupakan tempat santai yang dilengkapi fasilitas internet bagi pelaku usaha. Upaya kerja sama dengan pihak lain seperti JNE misalnya, terus digeber. Kemudian promosi melalui pameran. “Nah, perlu terjalin kolaborasi yang baik antara ukm dengan retail modern. Tumbuh pesatnya re-

tail modern saat ini di Banjarbaru jangan sampai terjadi persaingan yang berujung malah mematikan UMKM kita. Diharapkan saling kerja sama saja,” ujar Fachrudin. Pemko Banjarbaru berharap, retail modern itu jadikan wadah untuk UMKM lokal dalam pemasaran. “Retail diharapkan menyediakan space ruang untuk produk lokal. Era sekarang retail sulit terbendung. Dengan catatan jumlah retail modern jangan sampai menjamur keluar dari aturan yang ada,” katanya. Bahkan, masih menurut dia, monitoring akan dilakukan dalam bentuk pengawasan retail modern. pengawasan dalam ben-

tuk apakah retail ini benar-benar menggaet produk lokal. “Diwacanakan bentuk satgas kemitraan, sudah usulkan ke Walikota, tujuannya untuk memfasilitasi keberadaan retail modern dengan UMKM kita, komitmen dijaga apakah sudah bermitra, kita kawal, umkm jangan sampai dalam posisi dilemahkan,” tegasnya. Kepala Disperindag kota Banjarbaru, M Fauzi pun mengakui jika perkembangan UMKM dan retail ini berkembang pesat di Banjarbaru saat ini. Ditegaskannya pemko sudah memberikan ruang untuk perkembangan retail. “ Tapi yang penting jangan sampai antara retail dan umkm

ini berbenturan, harus maju bersama,” tegasnya. Ketua BPC HIPMI Banjarbaru Muhyiddin berpendapat, di Banjarbaru terlihat begitu baik ada pola dan arah mau dibawa ke mana wirausahanya. “Ini karena peran Kepala daerah sangat kuat dan terus merangkul semua elemen yang terlibat tidak saja SOPD tetapi organisasi seperti hipmi, forum kreatif Banjarbaru, paguyuban pedagang juga turut berperan,” katanya. Kasatpol PP Marhain menyebutkan di Banjarbaru berlaku moratorium ritel. Disebutkannya, di Banjarbaru ada 28 toko Indomaret dan 30 Alfamart. (kur)

BANJARMASIN POST GROUP/DOK PERCETAKAN GWK/AYA SUGIANTO

BINA UMKM - Salah satu kegiatan pembinaan UMKM/UKM di Banjarbaru yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk (atas). Salah satu usaha makanan yang kini berkembang di Banjarbaru (kanan atas). Buku Direktori UMKM Banjarbaru hasil kerja sama Banjarmasin Post Group dan Pemko Banjarbaru yang diluncurkan hari ini (kanan bawah).

Komentar Mereka

Promosi di Minimarket DENGAN adanya pembatasan retail di Banjarbaru berpengaruh bagi pelaku UMKM, karena selama ini kita juga titip produk kita di toko dan minimarket lokal. Tapi kalau toko dan minimarket lokal ditinggalkan dan beralih ke retail, otomatis produk juga kurang dikenal. Bisa saja selain moratorium, pemerintah kota juga meminta kepada retaMAIA il agar memasarkan produk dari UKM. UKM Eyang Seperti yang sudah dilakukan retail Giant. Dengan begitu promosi produk kami menjadi lebih dikenal luas oleh seluruh masyarakat. (rii)

Ada Nilai Tambah BANJARBARU bertransformasi dari kota yang berorientasi konsumsi menjadi kota produksi, dari importir menjadi eksportir, dari penghasil SDA mentah menjadi kota pengolah yang menghasilkan produksi bernilai tambah tinggi. Salut bagi wali kota Banjarbaru yang sudah memoratorium retail. M AGUS ADRIAN Kami sebagai pelaku UMKM berhaUKM Kampung Purun rap agar para pelaku UMKM/UKM bisa terus mendapatkan perhatian dan dipromosikan oleh pemerintah Kota Banjarbaru. (rii)

Target Pasar Harus Jelas EMILIA GM Martplus

Jangan Tebang Pilih SEBAGAI pelaku ritel modern yang merupakan dari pengusaha lokal, pihaknya mengharapkan, Pemerintah Kota Banjarbaru memberikan perhatian yang sama. Jangan terkesan tebang pilih. “Artinya, jangan ritelritel modern berjaringan nasional saja yang diperhatikan, tetapi juga ritel modern yang dari pengusaha lokal,” katanya, Rabu (19/4). Dirinya pun mengharapkan, Pemko Banjarbaru memberikan kesempatan yang sama pula untuk berusaha atau mengembangkan jaringannya. Dengan demikian, juga menyerap lapangan tenaga kerja. (has)

PELAKU usaha kecil dan menengah atas menurut Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani perlu diberikan apresiasi atas upaya, keberanian, kreatifitas, kegigihan dan kerja kerasnya dalam menumbuhkembangkan usaha kecil dan menengah di Kota Banjarbaru. “Sejalan dengan salah

satu program perubahan Pemerintah Kota Banjarbaru yang sedang dijalankan, yakni penciptaan wirausaha baru dan pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah,” katanya. Dia mengatakan, saat ini usaha kecil dan menengah bangkit dan tampil menjadi salah satu primadona eko-

nomi kerakyatan di berbagai daerah di tanah air. Dia mengatakan salah satu kunci keberhasilan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah adalah adalah tersedianya pasar yang jelas bagi produk UMKM. Sementara itu kelemahan mendasar yang dihadapi UMKM dalam bidang pemasaran adalah

orientasi pasar rendah, lemah dalam persaingan yang kompleks dan tajam serta tidak memadainya infrastruktur pemasaran. Diingatkanya, menghadapi mekanisme pasar yang makin terbuka dan kompetitif, penguasaan pasar merupakan prasyarat untuk meningkatkan daya saing. (kur)

Toko Modern Jangan Jadi Pesaing

BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO

SASIRANGAN

- Salah satu UKM di Banjarbaru yang mengembangkan sasirangan.

WAKIL Wali kota Banjarbaru, Darmawan Jaya Setiawan mengingatkan agar pengusaha retail bisa menggandeng UMKM karena retail terus tumbuh di Banjarbaru. Dikatakannya perhatian kepada UMKM tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah, tetapi juga perlu perhatian investor. “Retail hendaknya bukan menjadi pesaing bagi UKM, tetapi mitra yang saling menguntungkan,” katanya. Pemko Banjarbaru menaruh perhatian khusus bagi pelaku

UKM, mengingat Banjarbaru tidak memiliki sektor andalan seperti pertambangan, tentu saja sektor UKM dioptimalkan agar menjadi tulang punggung perekonomian. “Banjarbaru sebagai kawasan strategis di Kalsel, merupakan kota berkembang dan membutuhkan investasi yang sehat,” ujarnya. Dia juga mengatakan, senantiasa bersikap terbuka kepada investor di Banjarbaru, asalkan pelaku usahanya merekrut tenaga lokal dan bersama memajukan Banjarbaru. (kur)

2004/B25


26 26

KAMIS KAMIS

20 APRIL 20 APRIL 20172017

banjarbaru lapsus pdam intan edisi bjbberubah banjar tahun 1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow f us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

Dari Kawasan Banjir Jadi Kampung Pelangi ADA yang berbeda saat melintas di kawasan Kemuning, Banjarbaru. Sungai Kemuning yang sejak dulu dikenal dengan bencana banjir, kini disulap menjadi kampung nan indah dan menjadi tempat yang ramai dikunjungi oleh banyak orang. Bahkan baru beberapa hari dibuat, kampung pelangi yang terletak di Guntung Paikat kelurahan Kemuning Banjarbaru sudah menjadi spot foto yang ramai diunggah di media sosial. Meski baru empat rumah yang sudah dicat dengan warna warni namun rumah-rumah lain juga akan menyusul untuk memercantik bantaran sungai Kemuning. Panjang bentang sungai Kemuning sendiri sekitar 500 meter. Saat ini baru empat rumah yang dicat, berada dibarisan depan persis menghadap ke sungai. Sementara dari data kecamatan Banjarbaru Selatan menyebutkan untuk barisan depan ada sekitar 102 rumah. Camat Banjarbaru Selatan, Abdul Basid menjelaskan kawasan Kampung Pelangi memiliki 238 buah rumah di sepanjang bantaran sungai Kemuning Banjarbaru yang akan di cat warna-warni sesuai target pemerintah kota Banjarbaru. Hal ini merupakan upaya dari Pemerintah Kota Banjarbaru untuk merevitalisasi sungai Kemuning. Bahkan kedepannya juga akan dipasang fasilitas fitness outdoor yang menambah daya tarik kunjungan ke kampung pelangi. Akan ada 18 warna yang dijadikan warna cat rumah kawasan kampung pelangi. Itu disesuaikan dengan hari jadi ke 18

BANAJRMASIN POST GROUP/APUNK

35

Komentar Mereka

Tata Pasar Tradisional SAYA sangat bangga dan apresiasi dengan kemajuan yang pesat dengan Kota Banjarbaru dalam 18 tahun KREDIT K REDIT terakhir ini. PAHMI ANSYARI Kota BanDekan Fakultas jarbaru memang betul- Perikanan dan Kelautan ULM betul kota Idaman, sehingga orang berlomba-lomba menjadi warga Kota Banjarbaru, dengan membeli perumahan. Perkembangan perumahan dan fasilitas publik yang sangat pesat menjadikan kota Banjarbaru ke depan menjadi kota metropolis dan Banjarbaru adalah kota yang terpesat pembangunannya secara fisik dan ekonomi di banding kota/kabupaten lainnya di Kalsel. Ada dua harapan yaitu perlu adanya penataan pasar tradisional di Banjarbaru. Perlu ada revitalisasi, karena keadaan sekarang (mohon maaf) belum menggambarkan pasar dengan Kota “Adipura Kencana”. Kedua saya berharap dalam pengembangan ekonomi yang berbasis pada perikanan (misalnya: “Kampung iwak di kawasan Mentaos”). (rii)

WARNA WARNI - Kawasan Sungai Kemuning Banjarbaru yang kini terlihat rapi, bersih dan warna-warni. kota Banjarbaru ini. Normalisasi setiap tahun sudah menjadi agenda rutin pemerintah kota Banjarbaru melalui bidang Sumber Daya Air PU Banjarbaru. Pembersih hingga pengerukan juga rutin dilakukan demi Sungai Kemuning mampu menampung debit air yang datang. “Tahun ini kita akan lakukan normalisasi, dan perbaikan dengan menambal retakan-retakan di siring, kita jadwalkan Juni sudah mulai pengerjaan, setelah ada yang menang lelang,” ujar Kabid SDA, PU Banjarbaru, Budi Ariyana, Selain itu pelebaran sungai Kemuning dari jembatan kem-

SYAIFUL ANWAR Dirut PDAM Intan Banjar 2004/B26

KAMIS

20 APRIL 2017

bar Loktabat Utara hingga jembatan Karet di Jalan Karet juga akan dilakukan. “Panjang keseluruhan 1,8 kilometer, kini yang sudah kita lebarkan sudah sekitar 400 meter,” tambah Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Banjarbaru, Jaya Kresna. Pelebaran sungai Kemuning akan membawa manfaat besar. Dengan pelebaran maka aliran air bisa lebih lancar. Air sungai yang mungkin akan meluap nantinya takkan meluap dan merndam pemukiman warga sekitar. “Proyek ini kita mudah-mudahan bisa kota selesaikan pertengahan tahun ini,” ujarnya. (rii)

Pohon Kurma di Taman Pemko UPAYA untuk menambah ruang terbuka hijau oleh pemerintah kota Banjarbaru ternyata terus dilakukan. Kota yang dikenal memiliki banyak RTH menarik yang banyak dikunjungi wisatawan ini tahun ini akan kembali menambah RTH yang didalamnya termasuk taman, pedestarian, hingga RTH embung. Saat ini yang masih dalam tahap pembangunan adalah RTH Al Munawarah yang berdekatan dengan masjid Agung Al Munawarah di Jalan Trikora Banjarbaru. Dikarenakan berada di lingkungan masjid maka RTH ini akan menjadi RTH islami yang akan menjadi ikon Islam kota Banjarbaru sesuai visi misi wali kota Banjarbaru kini. RTH yang masih dalam proses pembangunan oleh pemerintah provinsi yang lahannya disediakan oleh pemerintah kota Banjarbaru ini sudah satu bulan proses pengerjaan. Dalam kontrak pengerjaan RTH sendiri akan dilakukan selama enam bulan. “Agustus akan

selesai dan bisa dimanfaatkan oleh warga Banjarbaru,” ujar Kabid Tata Ruang dinas PU dan Tata Ruang Banjarbaru, Tri Wijayanti, Rabu (19/4). Tahap satu akan dibangun struktur RTH, sirkulasi, pedestarian hingga pohon yang akan menaungi para pengunjung. Menariknya ungkapkan Tri, nantinya di RTH ini akan ditanam pohon yang salah satunya adalah pohon kurma. Pohon kurma ini didatangkan dari pembibitan di Bogor untuk ditanam beberapa di RTH ini. “Kurma ini sebagai ikon RTH Islami yang serius pemerintah kota lakukan,” ujarnya. Masyarakat nanti bisa melihat pohon kurma secara langsung di RTH itu dan bisa berfoto.Sedangkan untuk tahap dua nantinya akan dibangun panggung, plasa dan sarana pendukung lain untuk kegiatan keagamaan misalnya MTQ, tabligh akbar, dan cermah agama. (rii)


soccer hot news lapsus pdambanjarbaru intan banjar berubah tahun 1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id

Bakal Jadi Kota Maju

H SAHBIRIN NOOR Gubernur Kalimantan Selatan

BANJARBARU dalam beberapa tahun terakhir berkembang cukup pesat. Terlihat dari pertumbuhan beberapa kawasan baru yang kian meramaikan kota Idaman ini. Jalan Trikora contohnya, kawasan yang dulu kiri kay semak belukar itu,, nannya kini setelah dilebarkan jadi banyak bangunan, baik ruko, perumahan, kantor, tempat ibadah, rumah sakit dan lainnya. Kemudian dibangunnya per-

Metropolitan Baru SELAMAT hari jadi untuk Banjarbaru, Kota Idaman yang ke-18. DI usianya ini kita kedepan berharap Banjarbaru kota Idaman, menjadi kota metropolis yang berperadaban dan berdaya saing tinggi. (lis)

Koordinasi Baik IBARAT gadis, Banjarbaru sudah melewati masa remajanya, sedang mekar-mekarnya. Ditambah lagi dengan kepemimpinan yang sudah terlihat gebrakannya. Berhasil mengeksekusi lokalisasi, moratorium retail, moratorium karaoke. Ini menunjukkan para pemimpin ini telah melaksana-

kan janji-janji politik bagi warga Banjarbaru. Kita wajib mensupport mereka. Bagi wali kota dan wakil wali kota terus menjalin koordinasi dan komunikasi baik di internal, legislatif dan masyarakat agar semua proses pembangunan transparan demi kemajuan Banjarbaru Kota Idaman. (rii)

FITRI ZAMZAM (DEWA PAHULUAN) Presiden MGR FOTO-FOTO: DOK.BPOST/ISTIMEWA

ttribunkalteng.com ribunkalteng.com

follow f us: @banjarmasinpost

BPost Online llikes: ikes: B Post O nline

27 27 35

Perhatikan Rumah Subsidi

kantoran Pemprov Kalsel dan sejumlah instansinya di Banjarbaru, memberi nuansa kota menjadi lebih gagah dan berwibawa. Bertumbuhannya perumahan-perumahan baru mulai skala kecil hingga skala besar juga menyiratkan kota ini sebagai hunian idaman yang nyaman. Demikian pula adanya pusat perbelanjaan modern dan kian maraknya hotel-hotel serta destinasi wisata baru. Belum lagi nantinya perluasan bandara yang akan dibangun. Saya yakin, dengan pembangunan yang semakin cepat ini, ditambah pembenahan di berbagai bidang akan menjadikan Banjarbaru sebagai kota yang maju dalam segala hall. (dea) ha (dea (d ea)) hal.

HG (P) RUSDI EFFENDI AR PU Banjarmasin Post Group

KAMIS KAMIS

20 20 APRIL APRIL 2017 2017

ROYZANI SJACHRIL Ketua REI Kalsel

Dukungan Masyarakat DENGAN tekad dan semangat bersama antara masyarakat dan pemerintah Banjarbaru, di usia ke-18 saya yakin Kota Banjarbaru akan berubah menjadi kota yang lebih baik lagi. Dirgahayu Banjarbaru Ku. Jadi harapan dalam pembangunan, agar Pemerintah Kota senantiasa memperhatikan pembangunan kualitas mutu pendidikan dan pembangunan mental spiritual juga penting . Tidak terfokus pada pembangunan infrastruktur saja. Usia yang cukup matang dengan pengalaman membangun sebuah Kota. Banjarbaru sudah banyak belajar bagaimana mengembangkan sebuah kota yang benar-benar nyaman dihuni warganya. Kita berharap kedepan programprogram pemerintah lebih tepat dan ada skala prioritas khususnya kebutuhan yang mutlak bagi warga ini. Kita di DPRD sudah bekerja keras membuat regulasi, mengawasi pembangunan dan semua fungsi-fungsi legislasi agar eksekutif mudah menjalankan programnya deH AR IWANSYAH ngan terarah. Kita juga perlu dukungan masyaraKetua DPRD Kota Banjarbaru kat. (kur)

KOTA Banjarbaru merupakan kota strategis yang berada di tengah-tengah Kalsel. Sejak perpindahan perkantoran provinsi di Kota Banjarbaru, maka Kota Banjarbaru menjadi semakin berkembang pembangunan. “Demikian pula sektor properti di Banjarbaru pun semakin berkembang dan maju,” kata ketua DPD REI Kalsel Royzani Sjachril, (18/4). Menurut Royzani, untuk tahun 2016 sektor properti memang belum bergairah, teruma pasar properti komersial. Diharapkan, pada 2017 sektor properti komersial mulai membaik. Nah, pasar properti yang saat ini sedang booming justru sektor perumahan subsidi. Ditambahkan Royzani, per-

da yang membatasi minimal luasan tanah minimal 160 meter persegi juga menjadi tantangan sekaligus kendala bagi anggota REI Kalsel untuk mengembangkan rumah subdisi di Banjarbaru. Dijelaskannya, rumah subsidi pasarnya sangat bagus dan ini perlu menjadi perhatian dari Pemko Banjarbaru. Idealnya rumah subsidi tak terlalu jauh dari pusat kota sehingga tranportasi lebih murah dan akses jalan menuju rumah subsidi itu cukup memadai. Jika ingin Banjarbaru maju pesat, sambung Royzani, maka Banjarbaru harus benarbenar menjadi daya tarik hunian bagi masyarakat Kalsel. Seperti pembangunan mal, maka investor akan memperhitungkan berapa penduduk sebuah kota dan bagaimana daya belinya. (ogi)

Tak Ada Kesenjangan DI umurnya yang belia pembangunan di Banjarbaru tumbuh pesat. Semoga dapat menjadi Kota yang sesuai dengan slogannya idaman, “Indah, Damai dan Nyaman” bagi seluruh masyarakatnya. Tidak terjadi kesenjangan pembangunan, perekonomian, pendidikan, dan jaminan kesehatan. Menjadi tempat yang layak untuk seluruh lapisan maREZKY MULYAWAN NOOR syarakat. Jayalah Ketua BEM FMIPA ULM Banjarbaruku. (rii)

2004/B27


24 28

2004/B28

KAMIS SENIN

20 FEBRUARI APRIL 2017 13 2017

futsal mania banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online


Super Sport

banjarmasinpost.co.id

epaper.banjarmasinpost.co.id

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

KAMIS MINGGU 20 APRIL 2017 8 JANUARI 2017

21 29

1402/B29


30 SENIN

KAMIS 20 APRIL 2017 13 MARET 2017

2004/B30

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online


KAMIS

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

20 APRIL 2017

31

2004/B31


32

2004/B32

KAMIS

20 APRIL 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online


KAMIS

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

20 APRIL 2017

33

2004/B33


30 34

KAMIS KAMIS

APRIL 2017 20 20 APRIL 2017

tribun borneo lapsus pdambanjarbaru intan banjar berubah tahun 1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id

ttribunkalteng.com ribunkalteng.com

follow f us: @banjarmasinpost

BPost Online llikes: ikes: B Post O nline

KAMIS

20 APRIL 2017

35

KOMENTAR MEREKA

BPOST GROUP/APUNK

Tingkatkan Infrastruktur

Pusat Pertumbuhan Properti KOTA yang berkembang pesat. Letak geografi yang strategis pun membuat Kota Banjarbaru jadi daerah tujuan banyak orang. Baik tujuan pendidikan, bisnis, investasi, bahkan jadi tujuan tempat tinggal. Lingkungan yang nyaman, akses dan sarana publik yang sangat mendukung menjadikan Kota Banjarbaru sebagai tempat yang layak huni. Banyak potensi dimiliki kota dengan jarak hanya 36 kilometer dari Banjarmasin ini. Hamparan lahan yang luas dengan kontur tanah keras menjadi salah satu kelebihan dimiliki Banjarbaru, dan bagi para pebisnis khususnya bidang properti hal ini menarik simpati. Daerah seluas setengah kota

Jakarta atau seluas 371,30 km persegi saja, Banjarbaru menyimpan potensi. Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani mencatat, pertumbuhan hotel dan penginapan di Banjarbaru makin tumbuh kembang. “Di Banjarbaru kini sudah ada 48 hotel mulai dari kelas melati sampai hotel bintang kelas empat,” katanya. Memang, tambahnya, belakangan ini menurut Nadjmi ada penurunan tingkat hunian di Banjarbaru, mengingat gairah batubara yang turun berpengaruh terhadap perekonomian Kalsel. “Tapi saya optimistis, InsyaAllah kedepan pertumbuhan ekonomi Kalsel akan semakin baik. Dan Banjarbaru terus berinisiatif, berubah

dan berbenah, food, fashion and fun,” ujarnya. Ruko juga jadi pilihan. Banjarbaru memang pilihan tepat berivenstasi properti. Beragam harga ruko di Kota Banjarbaru dijual tergantung lokasi strategis tidaknya ruko dan dekat tidaknya ruko dengan jalan strategis. Ruko di Kota Banjarbaru tersebar di sejumlah titik dengan kisaran harga yang juga beragam, dari Kantor Walikota sampai jembatan kembar misalnya informasi didapat itu sekitar Rp 2 miliar sampai Rp 2,5 miliar. Untuk harga pasaran di Jl Panglima Batur, sekitar Rp 1,2 miliar sampai Rp 1,5 miliar. Bahkan, ruko kurang strategis di Jl Panglima Batur

Pengembang Ikut Kelola Sampah SEIRING terus berkembangnya pemukiman, sampah di Banjarbaru juga terus membludak. Kini diketahui sudah 120 ton perhari. Tapi dilakukan mulai dari kebijakan hingga perangkat keras untuk kelola sampah. Kawasan permukiman yang volume sampahnya tinggi seperti Jalan Golf dan Jalan Kemuning yang berdekatan Pasar Bauntung. “Kini, di Banjarbaru volume sampah itu 120 ton per hari, Perwali sudah kami siapkan. Disebutkan pada perwali itu nantinya, tiap perumahan dengan luasan diatas dua-lima hektare wajib bangun TPS sendiri. Sampah tak boleh keluar lagi, bahkan harus dipilah diantaranya jadikan pupuk,” tegas Kepala Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Banjarbaru, Fahrudin.

2002/B34

Mengaatasi sampah perlu dibantu oleh pihak swasta atau pengembang. Perumahan-perumahan ‘lawas’ akan digugah. Agar siapkan pekerja untuk mengelola sampah. Untuk mengimbangi berkembangnya pemukiman dan dampaknya soal sampah, Pemko Banjarbaru juga akan siapkan motor tosa sebanyak ratusan unit, jadi minimal satu RW satu tosa. “Wacana sekda beli tosa seluruh banjarbaru, 100 lebih tosa, minimal satu RW ada satu tosa,” katanya. Juga dari sampah yang terkumpul agar dijadikan pupuk, sehingga pupuk bisa dijual kembali. “ Nanti komposter juga disiapkan, alat untuk kompos ini di tahun 2017 disiapkan 125 unit. Mudahan tercapai kedepannya 300-400 unit komposter,” ucapnya. (kur)

ada yang dijual di bawah Rp 1 miliar. Untuk di kawasan Jl Trikora, pasaran harga ruko Rp 1,2 miliar. Tapi kadang dengan alasan faktor butuh uang bisa dijual pemiliknya di bawah Rp 1 miliar. Banjarbaru berupaya lebih meningkatkan kualitas lingkungan melalui program Penataan Lingkungan Permukiman Berbasis Komunitas (PLPBK). Kini terus meningkatkan kawasan permukiman kumuh, pelayanan air minum dan akses pelayanan sanitasi menjadi lebih baik sehingga terwujud sasaran MDGs pada tahun 2020. Beberapa waktu lalu dua komisi DPRD Banjarbaru berangkat ke Cibinong, untuk menyimak perda tentang penyediaan dan penyerahan sarana prasarana utilitas perumahan. Pemko Banjarbaru sebenarnya sudah punya standar tersebut. Sayangnya, menurut Sekretaris Dinas Perumahan dan Permukiman Banjarbaru Iwan Hermawan perda belum dijalankan dengan baik. Iwan mengatakan, bersama Komisi I dan III ingin mempelajari bagaimana perda tersebut dijalankan, mekanismenya, termasuk pengawasannya. Para pengembang perumahan dituntut mengikuti Perda untuk menyediakan atau menyerahkan Fasum (Fasilitas Umum) kepada Pemko Banjarbaru. (kur)

BANJARBARU sudah sangat berkembang, terutama di bidang properti atau perumahan. Bahkan Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani dalam berbagai kesempatan menyampaikan bahwa Banjarbaru merupakan kota kedua pusat perkembangan setelah Banjarmasin. Owner PT Benawa Putra Group, H Hamdi Junaid mengatakan di usia ke18 Banjarbaru bagaikan seorang gadis remaja yang senantiasa berbenah mempercantik diri. Banjarbaru bergerak dan melayani, buISTIMEWA kan hanya jadi slogan. Kebijakan-kebijakan Pemko Banjarbaru sekarang ini sudah mulai HAMDI JUNAID memperhatikan aspirasi pengembang dan Pengembang juga masyarakatnya dimudahkan dalam memiliki rumah. “Tinggal perlu perhatian dari Pemko Banjarbaru dalam meningkatkan infrastruktur jalan. Terutama dari jalan milik Pemko Banjarbaru yang terkoneksi dengan jalan kompleks,” katanya. Dengan demikian, jika infrastruktur baik, maka di manapun lokasi perumahan pastinya akan dijangkau masyarakat. Infrastruktur merupakan salah satu urat nadi perekonomian. Pihaknya optimistis bisnis properti di Banjarbaru memiliki prospek yang menjanjikan. Apalagi sudah dimulainya pembangunan jalan pintas dari Banjarbaru ke Batulicin Tanahbumbu.(has)

Angin Segar Bisnis Perhotelan PINDAHNYA sebagian besar Kantorkantor Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) ke Kota Banjarbaru berdampak positif pada perkembangan dan pesatnya industri properti di Kota Banjarbaru. Hal ini juga berdampak ke bisnis perhotelan. Menurut General Manager Grand Dafam Q Hotel Roy Amazon, perkembanganm ini membawa dampak positif yang begitu besar. Menurutnya, dengan pindahnya sebagian besar Kantor-kantor pemerintahan Pemprov Kalsel ke Banjarbaru menjadi angin segar khususnya bagi bisnis perhotelan. Karena hampir sebagian besar acara-acara pemerintahan ikut beralih ke hotel-hotel di Banjarbaru dan kegiatan Meeting, Incentive, Convention and Exhibition (MICE) juga ikut meningkat. Roy menambahkan, peranan Pemerintah Kota (Pemko) Banjarbaru dalam perkembangan bisnis perhotelan juga luar biasa. Dengan dukungan dan promosi Pemko Banjarbaru pada sektor pariwisata, artinya ikut mendukung bisnis perhotelan. “Wisata Pendulangan Intan Cempaka Banjarbaru juga se-

ISTIMEWA

ROY AMAZON GM Dafam Q Hotel karang sudah masuk TV nasional, jadi makin banyak warga Indonesia yang kenal Banjarbaru,” kata Roy. Sehubungan dengan peringatan HUT ke-18 tahun, Roy mendoakan kedepannya Kota Banjarbaru menjadi kota yang lebih berkembang dan maju dan bermanfaat bagi warganya. (acm)


lapsus pdambanjarbaru intan banjar berubah tahun 1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id

tribunkalteng.com

follow f us: @banjarmasinpost

likes: BPost Online

KAMIS

20 APRIL 2017

35

BANJARMASIN POST GROUP/RAHMADHANI

BARU - Gedung baru untuk kantor PDAM Intan Banjar, berada di Jalan Pangeran Suriansyah, Kota Banjarbaru, bertepatan Hari Jadi Ke-18 Kota Banjarbaru. Dengan gedung baru, semangat baru, melahirkan inovasi baru demi memudahkan layanan kepada pelanggan.

Lapor Gangguan Tinggal Klik Peluncuran Info Pelanggan Bertepatan HUT Ke-18 Kota Banjarbaru PADA pengujung 2016, Wali Kota Banjarbaru H Nadjmi Adhani meluncurkan tagline ‘Banjarbaru Berubah’. Saat itu dia berkeinginan memasuki 2017 agar bersama-sama tagline itu dimaknai dan sama-sama berubah menjadi lebih baik, berubah menjadi tertata dan lain-lain berubah secara positif. Peringatan Hari Jadi Ke-18 Kota Banjarbaru bertepatan dengan 20 April 2017, dijadikan PDAM Intan Banjar sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap tagline yang digaungkan Pemko Banjarbaru itu. Jajaran PDAM Intan Banjar melakukan sebuah perubahan dalam pelayanan kepada para pelanggannya, tentu saja dengan memberikan kemudahan. Perubahan yang dilakukan ke arah yang lebih baik dan makin memudahkan para pelanggan, khususnya yang berada di Kota Banjarbaru. Termasuk pula dengan pelanggan di Kabupaten Banjar karena PDAM In-

tan Banjar melayani pelanggan yang berada di kabupaten dan kota yang saling berdekatan itu. Sebuah inovasi yang memudahkan pelayanan kepada pelanggan dilakukan PDAM Intan Banjar melalui sebuah layanan yang berbasis android. Melalui sebuah aplikasi yang diberi nama Info PDAM Intan Banjar, para pelanggan bisa mendapatkan berjuta informasi. Di antaranya, info tagihan rekening air, permohonan pasang baru, lapor kejadian/kebocoran,pengumuman gangguan, hingga beritaberita yang terkait dengan PDAM Intan Banjar. Tidak perlu repot, para pelanggan PDAM Intan Banjar cukup mengunduh aplikasi Info Pelanggan PDAM Intan Banjar melalui playstore yang ada di smartphone atau yang berbasis android. Jika sudah memiliki aplikasi tersebut, maka para pelanggan sudah bisa mengakses informasi maupun mela-

porkan gangguan yang terjadi di kediaman atau lingkungan pelanggan. ya sangatlah mudah. Pengoperasiannya Ini merupakann sebuah perubahan yang dilakukan PDAM Intan Banjar sebagai bentuk dukungan akan terhadap kebijakan aPemko Banjarbaru. Dan tentunya, sebagai kado ulang tahun ke-18 Kota Banjarbanru dari PDAM Inalnya, tan Banjar. Pasalnya, chingg bertepatan deaplikasi ini dilaunching ringatan HUT ke-18 ngan puncak peringatan 2017 Kota Banjarbaru, 20 April 2017. Layanan dan informasi mengenai PDAM Intan Banjar yang diluncurkan bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Ke-18 Kota Banjarbaru ini merupakan sebuah langkah dan terobosan yang dilakukan PDAM Intan Banjar. Ini merupakan sebuah wujud kepe-

dulian PDAM Intan Banjar terhadap para pelanggannya. k “JIka selama ini keluhan atau ada ya disampaikan laporan kebocoran yang pela para pelanggan agak berbe perlu waktu belit, dan tenaga, maka dengan menggunakan aplikasi Info Pelanggan PDAM Intan Ba Banjar ini semuab nya bisa dipangkas. r Semua jadi ringkas dan ceTe pat,” ujar Direktur Teknik PDAM Intan Umar Banjar, H Said Umar. Selama ini apa yang dilakukan PDAM Intan Banjar, khususnya di bidang pelayanan terkadang dirasa oleh pelanggan tidak sesuai. Apa yang dilakukan PDAM terkadang tidak sama hasilnya dengan di lapangan. Misalkan, produksi air bersih yang diolah PDAM Intan Banjar sudah se-

suai dengan prosedur. Namun oleh pelanggan dinilai tidak memenuhi harapan karena adanya permasalahan yang terjadi di lapangan dan tidak atau lambat diketahui oleh pihak PDAM. Aplikasi pelayanan yang diluncurkan PDAM Intan Banjar ini sebenarnya sudah lama dirancang, yakni sekitar setahun dan baru diluncurkan. Peringatan Hari Jadi ke-18 Kota Banjarbaru dijadikan sebagai momen peluncuran aplikasi itu. Selanjutnya, PDAM Intan Banjar tidak berhenti sampai di situ. Pengembangan terhadap layanan itu juga terus dilakukan. Di kantor PDAM Intan Banjar nantinya di setiap bagian dilengkapi dengan layar monitor yang melaporkan informasi atau keluhan pelanggan. Sehingga semua bisa melihat jika ada laporan gangguan atau kerusakan dan segera bisa direspons. Sebagai ilustrasi, pada monitor

Komentar Pelanggan RIZAL Warga Guntung Paring, Banjarbaru

Sangat Membantu PELAYANAN yang dilakukan PDAM Intan Banjar sejauh ini terus mengalami peningkatan dan ke arah yang lebih baik. Jika PDAM Intan Banjar meluncurkan program pelayanan baru dengan menggunakan aplikasi yang bisa diunduh di play store atau melalui smartphone, tentunya HUMAS PDAM INTAN BANJAR ini merupakan sebuah inovasi yang patut mendapat apresiasi. Pasalnya, kemudahan APLIKASI PDAM INTAN BANJAR - Banner dari aplikasi PDAM intan Banjar, sangat mudah diunduh dari smartphone yang berbasis android. akan dirasakan pelanggan. Saya sudah mengunduh aplikasi itu di smartphone. Tampilannya bagus. Penggunaanya nyaman. Pelanggan betul-betul mudah mendapatkan informasi PADA dasarnya, PDAM Intan Banjar sangat lui aplikasi yang diunduh di smart phone itu. Ini mengenai PDAM, seperti adanya promendukung program kerja yang dilakukan tentunya akan sangat memudahkan pelanggan, mo, berita mengenai PDAM, informasi Pemko Banjarbaru yang ingin menjadikan memangkas waktu dan jarak yang selama ini ditagihan rekening air atau kalau ada keBanjarbaru sebagai Kota Berkarakter. Se- pergunakan pelanggan. rusakan. hingga wajar kiranya jika tagline Banjarbaru Pelanggan juga bisa secara cepat menyamLayanan yang bisa digunakan melalui Berubah yang digaungkan Pemko Banjarbaru paikanm keluhan atau melaporkan gangguan hand phone ini tentu saja sangat memmendapat apresiasi dan dukungan dari PDAM berupa kebocoran atau yang lainnya melalui bantu, memangkas pengeluaran, waktu Intan Banjar. aplikasi yang diluncurkan PDAM ini. Tinggal cari dan tenaga. Misalkan, jika selama ini Perubahan pelayanan pun dilakukan PDAM boks lapor kejadian atau kebocoran di aplikasi itu pelanggan agak susah mendapatkan Intan Banjar guna mendukung dan ikut men- dan lakukan laporan maka secara cepat sampai informasi mengenai tagihan rekejadikan Banjarbaru sebagai Kota yang ke petugas PDAM. Berikutnya, secara cepat pula ning air, maka melalui aplikasi Berkakarakter dalam hal pelayanan laporan itu diakses petugas dan ditindaklanjuti deini bisa diketahui secara publik. ngan perbaikan langsung ke lapangan. cepat dan tepat. SelanPerubahan pelayanan dari seDengan adanya aplikasi layanan ini maka dihajutnya, pembayaran mula yang dilakukan secara ma- rapkan hubungan atau komunikasi antara pelangbisa dilakukan melaui nual oleh pelanggan PDAM, kini gan dengan PDAM, bisa terjalin dan terkomunipembayaran elektrobisa dilakukan dengan mengga- kasikan secara cepat. Perbaikan yang dilakukan nik pada bank-bank bungkan dengan perangkat ap- PDAM pun bisa langsung dilakukan. Inilah yang yang bekerjasama likasi yang bisa diunduh melalui diinginkan jajaran manajemen PDAM Intan Bandengan PDAM. playstore atau di smart phone jar, memberikan pelayanan yang lebih baik kepaDengan demimilik pelanggan. da seluruh pelanggannya. kian, pelanggan PDAM Intan Banjar mengSejauh ini, kerja sama antara PDAM Intan Bantidak perlu ke ubah pelayanan yang selama jar dengan Pemprov Kalsel, Kota Banjarbaru dan kantor PDAM ini jika pelanggan ingin men- Pemkab Banjar, terjalin secara baik dan saling hanya untuk dapatkan informasi meenge- mendukung. Dukungan jajaran Pemko Banjarbamendapatnai tagihan pembayaran air ru dan DPRD Kota Banjarbaru terhadap apa yang kan infiormelalui komunikasi via telepon, dlakukan PDAM Intan Banjar sangat luar biasa. masi atau kini bisa secara mudah menda- Ke depan, pemasangan pipa untuk pendistribukeperluan patkan informasi tagihan melalui sian air ke Bandara Syamsudin Noor juga menlainnya aplikasi yang diluncurkan PDAM dapatkan perhatian yang sangat luar biasa dari berkaitan Intan Banjar terhitung hari ini, Ka- Pemko Banjarbaru. dengan pelamis (20/4/2017). Untuk pemasangan pipa atau pipanisasi ke yanan PDAM. Berikutnya, dalam hitungan detik Bandara ini, tentunya akan melibatkan juga PemTi n g g a l k l i k , pelanggan sudah bisa mendapat- kab Banajr karena pipa yang dipasang melewati tentunya sangat SYAIFUL ANWAR kan informasi-informasi mengenai wilayah Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru. memudahkan Dirut PDAM Intan Banjar tagihan dan sebagainya mela- (*) pelanggan. (*)

Saling Dukung

DOK BPOST GROUP

akan muncul peta lokasi dan ada tanda bulatan merah. Petugas akan langsung merespons. Setelah diatasi, tanda merah akan menjadi hijau. “Ke depannya kami juga melengkapi petugas di lapangan menggunakan GPS (Global Positioning System). Sehingga bila ada laporan gangguan, kami bisa melihat petugas mana yang di lapangan yang lokasinya terdekat. Selanjutnya, petugas yang terdekat akan segera merespons dan melakukan perbaikan,” ungkap dia. Aplikasi baru tersebut, juga dilengkapi dengan peta satelit yang memudahkan petugas membaca alamat kerusakan. Sehingga, petugas yang meluncur dan melakukan perbaikan tidak perlu repot-repot apalagi kesasar saat menuju lokasi. “Inovasi ini lebih mendekatkan diri dengan para pelanggan, baik yang berada di Kota Banjarbaru maupun di Kabupaten Banjar,” jelas dia. (adv)


32 36

KAMIS KAMIS

20 20APRIL APRIL2017 2017

lapsusfutsal pdambanjarbaru intan banjar mania berubah

KAMIS

tahun

20 APRIL 2017

1999 - 2017

banjarmasinpost.co.id banjarmasinpost.co.id

ttribunkalteng.com ribunkalteng.com

follow ffollow us: us: @banjarmasinpost @banjarmasinpost

llikes: ikes: BBPost Post OOnline nline

35

2004/B36

an terbesar dari Pemerintah Kota Banjarbaru adalah menumbuhkan semangat belajar dan menekan pengendara motor di bawah umur. Operasional 20 armada angkutan pelajar gratis yang disiapkan pemerintah Kota Banjarbaru, resmi diluncurkan bertepatan peringatan hari jadi ke-18 Kota Banjarbaru. Selain itu juga ada 2 bus bantuan dari Pemerintah Pusat, dan 20 angkutan dari organda. Untuk tahap awal akan ada 9 rute atau trayek yang dilalui armada dengan jumlah sekolah yang dilintasi sebanyak 18 sekolah. Seluruh armada hanya boleh mengangkut pelajar mulai pukul 06.30 Wita sebelum jam masuk sekolah dan beroperasi saat pulang sekolah mulai pukul 14.00 Wita.Sasaran utama program ini adalah pelajar SMP kelas VII, VIII dan IX serta pelajar SMA kelas X. Percepat Santunan Kematian Pembayaran santunan kematian merupakan salah satu program unggulan dari pemerintah kota banjarbaru yang realisasinya terbilang cepat. Saat ini waktu pembayaran santunan kematian di Kota Banjarbaru paling lama 1 minggu dapat terealisasi. Dukung Kegiatan Komunitas Pemerintah Kota Banjarbaru juga memberikan dukungan terhadap kegiatan komunitas pemuda, seni dan budaya. Dalam hal ini, Pemerintah Kota Banjarbaru telah berkordinasi dengan Pangkoops II di Makassar terkait keinginan Pemerintah Kota Banjarbaru untuk memanfaatkan Mess L Milik AURI yang sudah lama ditinggalkan. (adv)

GRATIS - Angkutan gratis bagi pelajar menjadi salah satu program terobosan yang sukses dijalankan di pemerintahan duet Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya Setiawan.

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik GUNA meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat yang optimal sebagai salah satu unsur kesejahteraan umum, pemerintah kota Banjarbaru pada tahun anggaran 2016 telah merealisasikan belanja kesehatan sebesar 15,72 persen dari belanja APBD dengan realisasi belanja kesehatan sebesar Rp 179.336.805.001. Hal ini telah memenuhi ketentuan dalam undang - undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah yang menyatakan bahwa pemerintah daerah harus mengalokasikan anggaran urusan kesehatan minimal 10% dari total belanja APBD. Di Sektor pendidikan memegang peranan yang sangat penting. Belanja pendidikan Kota Banjarbaru di tahun 2016 adalah sebesar 22,40 %

yang merupakan perbanpatkan gambaran secara dingan antara realisasi belangsung pelayanan publanja pendidikan sebesar lik yang banyak dikeluhRp 255.504.398.613,54 kan oleh masyarakat. dengan realisasi total beDi bidang perizinan pun lanja APBD tahun anggaran pembenahan dilakukan. 2016.Hal ini telah memeDari 492 jenis perizinan nuhi ketentuan pada unyang dulunya menjadi wedang-undang nomor 20 tawenang Dinas Penanamhun 2003 tentang sistem an Modal dan Pelayanan pendidikan nasional bahwa Terpadu Satu Pintu(DPalokasi anggaran minimal MPTSP), saat ini tinggal untuk bidang pendidikan 49 perizinan yang masih adalah sebesar 20%. dikelola oleh DPMPTSP. DARMAWAN Perbaikan pelayanan keDari jumlah tersebut haNADJMI ADHANI JAYA SETIAWAN pendudukan sejak awal sunya ada 3 perizinan yang dah menjadi fokus dari masih dikenakan retripasangan H. Nadjmi Adhani dan Dar- mawan Jaya Setiawan langsung mebusi/pajak yaitu Izin Mendirikan Bamawan Jaya Setiawan. Begitu dilakukan inspeksi mendadak ke Dingunan (IMB), izin gangguan (HO) lantik menjadi Walikota dan Wakil nas Kependudukan dan Pencatatan dan izin reklame, selebihnya tidak diWalikota, H. Nadjmi Adhani dan DarSipil Kota Banjarbaru guna mendapungut biaya (gratis). (adv) FACEBOOK NADJMI ADHANI

DELAPAN belas tahun yang lalu. Tepatnya 20 April 1999, Banjarbaru resmi menjadi sebuah kota definitif bukan lagi administratif setelah berpisah dari Kabupaten Banjar. Dimulai dari era Fakhrulli (1999-2000), Rudy Resnawan dan Rahmat Thohir (2000-2005), Rudy Resnawan dan Ruzaidin Noor (2005-2010), Ruzaidin Noor dan Ogi Fajar Nuzuli (2010 – 2015), Martinus (Pj.Walikota) hingga Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya Setiawan (2016-sekarang). Berbagai perubahan terus terjadi di kota berjuluk Idaman ini. Kini 14 bulan sudah duet H Nadjmi Adhani dan Darmawan Jaya Setiawan memimpin Banjarbaru. Keduanya dilantik secara resmi 17 Februari 2016 dan telah banyak terobosan yang dilakukan. Raskin Gratis Beras untuk warga miskin (Raskin) merupakan subsidi pangan dalam bentuk beras yang diperuntukkan bagi rumah tangga berpenghasilan rendah sebagai upaya dari pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan dan memberikan perlindungan sosial pada rumah tangga sasaran. Melalui program ini diharapkan dapat menurunkan jumlah warga miskin di kota ini yang juga menjadi target penerima program subsidi pangan. Jumlah penerima manfaat dari program raskin kurang lebih 6186 keluarga se Kota Banjarbaru. Angkutan Pelajar Tanpa Pungutan Menjadi program Pemerintah Kota Banjarbaru untuk membantu orangtua agar tidak repot lagi mengantar dan menjemput anak ketika berangkat maupun pulang sekolah. Selain itu, harap-

HUMAS PEMKO BAN JARBARU

Bertekad Membangun Banjarbaru Lebih Baik


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.