Haluan kepri 02des15

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Rabu, 2 Desember 2015

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

20 Safar 1437 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 2/12 TAHUN KE 14

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 081261333463

Website: www.haluankepri.com

17 Anggota DPRD Kota Solok Siap Menangkan MK-Fauzi SEJUMLAH anggota DPRD Kota Solok siap memenangkan pasangan MK-Fauzi. HALUAN

SOLOK (HK) — Amunisi ‘perang’ pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat, Muslim Kasim-Fauzi Bahar (MK-Fauzi) dalam menghadapi Pilgub 9 Desember mendatang semakin bertambah. Kini, 85 persen anggota DPRD Kota Solok menyatakan siap bekerja keras memenangkan pasangan nomor urut 1 ini. Ketua DPRD Kota Solok, Yutriscan,SE di Solok Selasa (1/12) me-

ngatakan, dari 20 anggota dewan yang ada hanya tiga orang saja yang tidak menyatakan dukungan. Yang tidak menyatakan dukungan itu pun hanya karena takut menerima sanksi partai. Sementara 17 anggota lainnya, atau setara dengan 85 persen, terang terangan menyatakan siap bekerja keras memenangkan pasangan Muslim Kasim-Fauzi Bahar. “Sejak beberapa hari ini, kami telah mengerahkan segenap kemam-

Kota Gurindam Terendam

TANJUNGPINANG (HK) — Kota Tanjungpinang, Ibukota Provinsi Kepri terendam. Beberapa titik di Kota Gurindam itu tergenang banjir setelah diguyur hujan deras, Selasa (1/12) siang. Genangan air setinggi lutut orang dewasa ini ber warna coklat, bercampur lumpur bauksit. Rico Barino Liputan Tanjungpinang Reza, salah seorang warga Tanjungpinang mengatakan, banjir disertai lumpur tersebut telah menutupi Jalan DI Panjaitan (kilometer 9), tepatnya di traffic light (lampu merah). Akibatnya, pengendara terpaksa memutar balik

kendaraannya, karena takut terjebak banjit. "Genangan itu sepertinya dalam, karena banyak kendaraan memutar arah. Apalagi pengendara motor, pasti takut untuk lewat," kata Reza yang Kota Gurindam Hal 7

puan yang kami miliki untuk meraih kemenangan. Kami telah bergerak dengan memanfaatkan segala potensi,baik potensi yang ada pada kader partai maupun pada konstituen pribadi anggota dewan.Dilihat dari respon masyarakat selama kami di lapangan, kami sangat optimis pasangan Muslim KasimFauzi Bahar ini akan menang,”ujar Yutriscan SE. 17 Anggota Hal 7

POSKO SAH DITEROR BOM

DERMAWAN/HALUAN KEPRI

TIM Gegana Polda Kepri mengamankan benda diduga bom dari Posko pemenangan Soerya Respationo-Ansar Ahmad, Selasa dini hari (1/12). BATAM (HK) — Posko pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo-Ansar Ahmad (SAH) di Batam Centre, diteror bom, Selasa dini hari (1/12). Beruntung, empat botol bom rakitan yang ditemukan di panggung posko itu tidak sempat meledak. Heru adalah orang pertama menemukan benda menyerupai bom rakitan tersebut. Sekuriti Posko SAH itu mengaku sama sekali tidak curiga atas benda yang ditemukannya. "Saya curiga ada suara seperti bunyi jam terdengar dari dalam kardus mie instan. Saya pikir isinya cuma sampah nasi bungkus," kata Heru. Posko SAH Hal 7

TANJUNGPINANG TERENDAM — Genangan air bercampur tanah bauksit merendam badan Jalan DI Panjaitan, Kilometer 9 Bintan Center, Kota Tanjungpinang, Selasa (1/12) siang. Buruknya drainase adalah salah satu penyebab Kota Tanjungpinang selalu banjir saat hujan turun. RICO BARINO/HALUAN KEPRI

Menuntut Ilmu "DALAM menuntut ilmu hendaklah diniatkan untuk mensyukuri atas kenikmatan akal dan kesehatan badan, bukan untuk mencari popularitas dan harta." (bc)

Andien

Peduli AIDS JAKARTA (HK) — Vokalis Andien mengungkapkan, Hari AIDS Sedunia yang diperingati setiap 1 Desember, segarusnya menjadi imbauan kepada masyarakat agar lebih peduli kepada pengidap HIV/AIDS. "Hari AIDS Sedunia ini harusnya menjadi sebuah simbol peringatan kita semua, bahwa kita harus tetap dan lebih peduli dengan orang-orang yang terjangkit AIDS," kata Andien dalam wawancara di The Hall, Senayan City, Selasa (1/12). Menurut perempuan bernama lengkap Andini Aisyah Haryadi ini, masyarakat masih minim mendapatkan informasi yang tepat mengenai HIV/AIDS. "Aku sendiri udah mulai campaign untuk menyebarkan informasi dan kesadaran mengenai HIV/AIDS sejak sepuluh tahun lalu. Sampai detik ini orang masih menganggap hal itu tabu untuk dibicarakan sehingga Peduli AIDS Hal 7

31 Kasus Perompakan di Selat Malaka KARIMUN (HK) — Ko"Selama Januari-Nomandan Pangkalan TNI vember 2015, kami mempeAL Tanjungbalai Kariroleh 90 kali laporan kejamun, Letkol Laut (P) Harihatan di laut, 57 merupakan yo Poernomo mengatakan, percobaan perompakan, 31 Selat Malaka adalah sakejadian perompakan dan lah satu perairan paling sisanya tabrakan kapal. Deberbahaya di dunia, kangan banyaknya kejahatan rena banyak terjadi kadi laut, maka Selat Malaka sus perompakan. Sadijuluki Most Dangerous king berbahayanya, Se- Hariyo Poernomo Water," ungkap Hariyo Poerlat Malaka dijuluki nomo saat pembukaan RaMost Dangerous Water (peraipat Koordinasi bersama instansi ran paling berbahaya). Bukterkait kemaritiman di Gedung tinya, selama JanuariNasional Tanjungbalai Karimun, November 2015 terjadi Selasa (1/12). 31 kasus perompakan. 31 Kasus Hal 7

Pemko Batam Butuh 900 PNS Baru BATAM (HK) — Pemerintah Kota Batam mengajukan tambahan 900 Pegawai Negeri Sipil (PNS) baru dalam penerimaan pegawai rekrutmen tahun 2016 nanti. Usulan penambahan itu demi memenuhi kebutuhan pegawai. Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kota Batam Syahir, Selasa (1/12), mengatakan, pengajuan formasi itu sesuai dengan kajian kebutuhan PNS yang dilakukan Badan Kepegawaian Daerah (BKD). Dari 900 orang PNS baru yang diajukan itu, mayoritas adalah tenaga guru. Selebihnya untuk tenaga kesehatan dan tenaga teknis, teru-

tama bidang akuntansi. Menurut Syahir, Pemko Batam kekurangan banyak tenaga akuntan untuk ditempatkan di tiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). "Banyak SKPD Batam yang belum memiliki tenaga akuntan," tukasnya. Pemko Batam sudah mengirimkan surat pengajuan formasi CPNS 2016 kepada Kementerian Pemberdayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi. Kini, tinggal menunggu persetujuan dari pemerintah pusat. "MenPAN yang menentukan nantinya disetujui atau tidak. April akan diumumkan lewat jalur umum. 31 Kasus Hal 7

Pembuktian Konsistensi SOUTHAMPTON (HK) — Konsistensi Jurgen Klopp sebagai manajer Liverpool akan kembali diuji pada pertengahan pekan ini. Klopp akan membawa The Reds (julukan Liverpool) bertandang ke Saint Mary Stadium untuk melawan Southampton di babak perempat final Capital One Cup pada Rabu (3/12) dinihari WIB. Perlahan tapi pasti, Jurgen Klopp sudah melakukan perubahan besar di Liverpool. Hal ini terlihat pada rentetan hasil positif yang dicatatkan Jordan Henderson dkk, di mana mereka hanya kalah satu kali dari enam pertandingan terakhir mereka. Namun konsistensi me-

reka kali ini akan benar-benar diuji melawan salah satu tim kuda hitam Pembuktian Konsistensi Hal 7

SOUTHAMPTON VS LIVERPOOL Kamis (3/12) Pkl. 03:00 WIB di beIN 1

CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Richo


Politik

Rabu, 2 Desember 2015

2

Serangan Fajar Rawan di H-2

Pemilih Pemula Diimbau Tidak Terpancing TANJUNGPINANG (HK) — Pemilihan Gubernur (pilgub) dan Wakil Gubernur Kepri sudah mulai dekat, tinggal sekitar dua Minggu lagi. Masing-masing tim pasangan calon mulai melakukan berbagai strategi untuk memenangkan calon yang diusung. Reza Pahlevi Liputan Tanjungpinang Namun, mendekati pilgub yang digelar 9 Desember mendatang, serangan fajar rawan terjadi memasuki H-2. “Mendekati hari H ini, rawan terjadi serangan fajar maupun penculikan suara yang mungkin saja dilakukan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab. Oleh karena itu, perlu pengawasan yang kuat oleh penyelenggara pemilu. Karena sasaran serangan fajar dan membagi-bagi uang atau money politik banyak terjadi pada

pemilih pemula,” kata Sekretaris Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Muhammadiyah Provinsi Kepri, Salafudin Zainul Ardy, di sekretariat IPM Kepri km 8, Tanjungpinang, baru-baru ini. Ardy mengimbau kepada seluruh pemuda di Kepri, terutama pemilih pemula kelas XII SMA sederejat agar tidak terikut pada politik uang ini yang kedepan tidak tau masa depannya dengan jelas. Karena, dengan cara demikian bila lulus nanti, ia tidak tau apa bisa kerja atau tidak. “Kita ingin pemilihan kepala daerah (pilkada) di Kepri

nanti berjalan damai. Jangan sampai pemilih pemula dinodai dengan dikasih atau dibayar didepan untuk memilih salah satu pasangan calon (paslon), setelah itu lima tahun kedepan tidak tau lagi,” imbuhnya. Jika pilkada nanti sampai dinodai dengan politik uang, maka dikhawatirkan kedepan pengangguran semakin tinggi, fasilitas yang disediakan tidak memadai, terutama dalam peningkatan bidang pendidikan. Oleh karena itu kata Ardy, jangan sampai pilgub nanti pemilih pemula tergiur, kedepan mudah terjual kalau bisa dibeli. Karena nasib bangsa ini ada ditangan pemuda, kalau pemuda hancur, maka bangsa akan hancur dan sebaliknya. Ketua PW IPM Kepri Anasrullah Simanjuntak berharap kepada pemimpin yang terpilih agar memperhatikan pelajar di Kepri, terutama bisa membantu meningkatkan fasilitas pendidikan untuk men-

Pospera Dirikan Posko Anti SARA Hadang Maraknya Kampanye Hitam BATAM (HK) — Posko Perjuangan Masyarakat (Pospera) Provinsi Kepri mengecam keras maraknya propaganda negatif atau kampanye hitam akhir-akhir ini. Termasuk kampanye hitam

yang ditujukan kepada simpul relawan pemenangan pasangan Soerya Respationo-Ansar Ahmad untuk Kepri Hebat (SAH). “Pospera mengutuk keras aksi kampanye hitam

ISTIMEWA

POSPERA dirikan posko relawan anti SARA, dalam melawan maraknya kampanye hitam berbau SARA.

yang marak belakangan ini, dan kita meminta semua pihak berwenang turun tangan melakukan pengawasan. Dan kita juga meminta pelaku segera menghentikan hujatan-hujatannya,” tegas Ketua DPD Pospera Kepri, Hazhari ke awak media, Selasa (1/12) di Posko Pospera, Batam Centre. Menurutnya, aksi kampanye hitam yang dilakukan oleh pihak-pihak tidak bertanggungjawab, merupakan aksi tercela pihak-pihak tertentu untuk mengotori perpolitikan di Kepri, terlebih lagi mengancam kerukunan umat beragama dan berpotensi mengadi domba masyarakat, karena sudah masuk kategori SARA. “Ini harus dihentikan, tidak hanya mengancam demokrasi kita tetapi juga

REZA / HALUAN KEPRI

KERAWANAN PILKADA — Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM) Kepri mengungkap kerawanan Pilkada. IPM mengingatkan agar pemuda dan pelajar tidak mudah terpancing.

imba ilmu. Karena di Provinsi Kepri sendiri, fasilitas pendidikan yang disediakan sangat jauh tertinggal dari daerah lain. “Kepri sangat kaya akan

potensi alam, seperti minyak dan gas, bauksit, granit, timah dan tidak kalah lagi yang lebih besar adalah potensi maritim,” kata Anasrullah. Dia berharap pemimpin

Kepri kedepan bisa memberikan peluang usaha kepada tamatan sekolah atau kuliah untuk menambah dan membuka sektor tenaga kerja yang seluasnya.

Bukan saja memberikan beasiswa, yang setelah tamat belum tentu bisa diberdayakan, namun peluang kerja yang bisa meningkatkan taraf perekonomian. ***

mengancam kerukunan umat beragama,” sesal Hazhari didampingi bendaraharanya, Tito Suwarna. Dalam kesempatan itu, DPD Pospera Kepri juga mengklarifikasi tuduhan yang ditujukan ke organisasi mereka. Diantaranya, lanjut Hazhari, tidak benar DPD Pospera menerima uang hingga Rp500 juta yang diplotkan dari APBD Kepri untuk memenangkan salah satu pasangan calon gubernur Kepri.

Karenanya, selain mengutuk aksi-aksi kampanye hitam tersebut, Pospera juga mendirikan Posko Relawan Anti SARA di setiap kelurahan yang ada di Batam. “Kami juga mendirikan Posko Relawan Anti SARA,” ungkap Hazhari. Ditambahkan oleh Tito, bahwa keberadaan Posko Relawan Anti SARA, tidak hanya menghadang adanya isu-isu SARA bergulir di Pilkada, tetapi juga ikut melakukan pencerdasan

dengan melakukan diskusidiskusi terbatas dengan masyarakat setempat. Selain itu, posko tersebut juga menyebar sedikitnya 60 spanduk di seluruh Batam. Spanduk tersebut berisikan ajakan untuk sama-sama melawan adanya kampanye hitam yang menjurus ke SARA, serta ajakan untuk memilih secara cerdas. “Kita juga menyebar sedikitnya 60 spanduk di seluruh Batam, kita mengajak masyarakat untuk bersama-sama

melawan kampanye hitam yang menjurus ke SARA,” terang pemuda pelontos ini. Terakhir, lanjut Tito, pihaknya juga mengajak seluruh pemuka lintas agama untuk sama-sama menangkal kampanye hitam, salah satunya dengan melakukan deklarasi dan doa bersama melawan kampanye hitam dan isu-isu SARA pada Kamis (3/ 12) mendatang di Sumatera Convention Centre (SCC) atau Sumatera Expo, Batam Centre. (ays)

Sapma: Wadah Perjuangan Mahasiswa BATAM (HK) — Ketua DPD Satuan Pelajar Mahasiswa (Sapma) Hanura Kepri, Junaidi mengatakan keberadaan Sapma merupakan wadah perjuangan pelajar dan mahasiswa untuk memperjuangkan nasibnya melalui ruang pulbik, khususnya ruang politik. “Sapma ini ruang kita (Pelajar dan Mahasiswa) untuk berjuang di ruang publik, karena nasib tidak bisa ditentukan oleh orang lain,” ungkap Junaidi ke Haluan Kepri disela-sela pelantikan DPD Sapma Hanura Kepri, Sabtu (18/11) di Novotel Hotel, Jodoh. Namun demikian, lanjut Junaidi, sebagai organisasi sayap partai Hanura, arah dan tujuang pergerakan Sapma (bukan Sampah seperti pemberitaan sebelumnya) di lapangan tidak boleh bertentangan

dengan apa yang digariskan oleh partai Hanura. Karenanya, dalam setiap langkah dan tindakan, keberadaan Sapma, lanjut Junaidi, akan selalu berkoordinasi dengan DPD Hanura Kepri. Dan salah satu tugas penting menanti, adalah melakukan sosialisasi pentingnya pemahaman politik bagi pelajar dan mahasiswa. “Tugas kita membantu membesarkan partai Hanura, karenanya harus selalu berkoordinasi dengan pengurus DPD Hanura Kepri,” terang Junaidi. Dalam sebuah kesempatan, Ketua Umum Hanura Wiranto menegaskan tidak layak pelajar dan mahasiswa menitipkan masa depannya kepada para orangtua, oleh karenanya pelajar dan mahasiswa harus ikut ser-

ta menentukan masa depannya melalui perjuangannya di masa kini. “Untuk itulah partai hanura memberikan ruang seluasnya bagi pelajar dan mahasiwa untuk berkiprah, dan Hanura menjadikan Sapma sebagai garda depan pembaharuan bangsa yg sedang diperjuangkan hanura untuk membawa Indonesia ke arah yang lebih baik lagi, maka Sapma Hanura harus menjadi Embrio bagi pergerakan pembaruan yang berbasiskan hati nurani bagi pelajar dan mahasiswa di Indonesia,” ujarnya. Wiranto mengungkapkan bahwa ke depan Indonesia akan menghadapi dua keadaan, kita menjadi bangsa yang besar dan bangga diri , atau menjadi bangsa terpuruk. (ays/int)

Editor: Amir Yunus , Layout: Andika Kurniawan


CMYK

CMYK

Politik

Rabu, 2 Desember 2015

3

SII Kepri Dukung SAH dan Rialis BATAM (HK) — Dukungan terhadap calon yang berkompentisi di Pilkada terus bermunculan, terakhir Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Kepulauan Riau Syarikat Islam Indonesia (SII) menyatakan dukungan kepada pasangan calon (Paslon) Gubernur Kepri, Soerya Respationo- Ansar Ahmad untuk Kepri Hebat (SAH) dan kepada pasangan calon Walikota Batam, Ria Saptarika-Sulistiana (Rialis). Nov Iwandra Liputan Batam Arah dukungan tersebut, berdasarkan instruksi langsung dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) SII, melalui musyawarah dan mufakat di tingkat nasional dan daerah, untuk mendukung pasangan calon gubernur dan walikota berdasarkan hasil musyawarah nasional (Munas) pada Pilkada serentak, 9 Desem-

ber mendatang. Demikian pula dengan surat rekomendasi yang dikirimkan secara resmi ke masing masing daerah tersebut, yang ditandatangani oleh Presiden SII Pusat, Muflich Chalif Ibrahim, dan Sekretaris Jendral SII, H Rahandani, tertanggal, Jakarta, 14 November 2015, lalu. Wakil Ketua DPW SII Kepri, Ir Salnofri mengungkapkan, sehubungan dengan in-

truksi dari DPP SII itu, pihaknya sudah melakukan agenda rapat dan koordinasi dengan seluruh jajaran pengurus dan anggota hingga ke tingkat ranting. Hasilnya, bahwa DPW SII Provinsi Kepri sepakat menyatakan dukungan ke pasangan calon Gubernur Kepri, Soerya Respationo-Ansar Ahmad, dan kepada pasangan calon Walikota Batam, Ria SaptarikaSulistiana (Rialis). "Kita sudah sepakat dan berkomitmen untuk mendukung Paslon Gubernur Kepri dan Walikota Batam dari Nomor Urut 2 (SAH-Rialis). Karenanya, sejak awal kami sudah melakukan sosialisasi secara internal organisasi, hingga kampanye terbuka bersama Ketua Umum PDIP, Megawati, Minggu (29/11) pagi hingga selesai di Tumenggung Abdul DJamal, Batam," tegas Ir Salnofri, Senin (01/12) sore di Kantor Haluan Kepri,

Bengkong Garama, Batam. Dari itu, terang Waketum DPW SII Kepri, pihaknya telah merapatkan barisan, serta terus berkoordinasi dengan seluruh jajaran pengurus di setiap tingkat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kabupaten/kota secara intensif, untuk memenangkan pasangan yang di usung ini. "Pokoknya kita terus bergerak dan berkoordinasi untuk memenangkan Paslon Gubernur Kepri, SAH dan Paslon Walikota Batam, Rialis. Kebetulan, keduanya samasama mendapat nomor urut dua (2). Sehingga akan memudahkan kita untuk mengingatnya, saat proses pencoblosan nanti," tukasnya. Sementara itu Sekretaris DPW SII, Irmanda yang didampingi Ketua DPC SII Kota Batam, mengatakan, pada penggelaran Rapat Kerja SII Kepri tanggal 27 November 2015 lalu, sudah memutuskan serta mene-

tapkan bahwa, DPW SII Kepri juga mutlak mendukung pasangan SAH dan Rialis. "Sebagai wujud dukungan, kita sudah melakukan berbagai kegiatan dan aksi solidaritas di masyarakat. Baik kampanye secara internal maupun kampanye akbar secara terang-terangan," kata Irmanda. Pokoknya, ungkap Sekretaris DPW SII Kepri ini, pihaknya akan terus bergerak dan menjaga hingga hitungan akhir dalam proses pemilu kepala daerah ini, dengan memenangkan pasangan yang diusung. "Ini komitmen kami dari seluruh jajaran pengurus dari tingkat DPW, tingkat DPC, hingga ke ranting-ranting kecamatan dan kelurahan. Dan kami, juga akan mengawasi dan pemantauan dalam proses penghitungan suara, disetiap Tempat Pemungutan suara (TPS)," tukas Salnofri dan Irmanda. ***

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

KAMPANYE SAH — Jajaran pengurus DPW SII Kepri saat mengikuti kampanye terbuka pasangan SAH yang dihadiri Megawati Soekarnoputri, Minggu (29/11) di Temenggung Abdul DJamal. Keikutsertaannya juga sebagai wujud komitmen bersama memenangkan pasangan SAH.

Badan Kesbangpol Bintan Gelar Rakor Fasilitasi Pilkada Kabupaten Bintan BINTAN (HK) — Untuk menjamin pemilihan Bupati secara demokratis sesuai dengan amanat undang-undang dasar (UUD) tahun 1945, maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bintan melaksanakan rapat koordinasi (rakor) fasilitasi pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Bintan. Rakor dilaksanakan Rabu, (11/ 11) di ruang rapat kantor Bupati Bintan, Bintan Buyu, dibuka oleh Pj Bupati Bintan Doli Boniara

Siregar yang diikuti oleh Camat, Lurah dan Kepala Desa (Kades) se-Kabupaten Bintan. Pj Bupati Bintan Doli Boniara pada pembukaan sebelumnya dalam sambutannya menyampaikan, Pemkab Bintan siap melaksanakan dan mensukseskan pelaksanaan pilkada serentak bulan Desember mendatang. Baik dari sisi penganggaran serta komitmen bersama untuk menjaga situasi yang kondusifitas dan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang dan

PJ BUPATI Bintan Doli Boniara Siregar didampingi Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bintan Ir Karya Harmawan memberikan pemaparan.

pasca pelaksanaan pilkada serentak di wilayah Kabupaten Bintan. Pemkab Bintan juga melakukan koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bintan selaku penyelenggara pilkada dan Panwaslu Bintan demi terwujudnya pelaksanaan pilkada secara langsung, umum, bebas dan rahasia, jujur dan adil serta bermartabat dalam upaya untuk meminimalisir terjadinya gesekangesekan antara pendukung calon kepala daerah demi keamanan dan ketertiban daerah.

PESERTA rakor.

SEKRETARIS Badan Kesbangpol Bintan Jamsuri sebagai moderator K A P O L R E S B i n t a n A K B P W i s n u A d j i P a m u n g k a s rakor fasilitasi pelaksanaan pilkada Bintan. menyampaikan materi. CMYK

Selain itu juga kepada jajaran TNI/POLRI, Doli berharap untuk memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan pilkada serentak, sehingga dapat terselenggara dengan tertib dan aman di Kabupaten Bintan. "Pelaksanaan pilkada merupakan tanggungjawab kita bersama dalam mensukseskannya. Pemda memiliki peran strategis untuk memantapkan persiapan pelaksanaan pemilu agar berjalan aman, tertib, efisien dan efektif," imbuh Doli.

Doli juga berharap agar peran Komunitas Intelijen Daerah (Kominda), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Bintan agar lebih berperan aktif dalam menjaga kondusifitas daerah sebagai prasyarat suksesnya pilkada. Kepala Bakesbangpol Kabupaten Bintan Karya Harmawan sebagai pemateri dalam rakor tersebut menyampaikan bahwa pemda melalui Badan Kesbangpol

dalam mengantisisipasi konflik pilkada serentak 2015 mengajak semua elemen masyarakt untuk bahu-membahu menghindari ruang-ruang konflik. Dalam mengantisipasi potensi konflik sosial menjelang pilkada, yaitu melakukan sosialisasi pencegahan dengan memberi himbauan kepada masyarakat untuk peduli dengan situasi keamanan dan ketertiban. Foto : Istimewa Narasi : Reza Fahlepi Siregar

KETUA KPU Bintan Wandra Fadillah menyampaikan materi implementasi tentang penyelenggaraan pilkada.

KASUBBID Kemitraan Badan Kesbangpol Bintan Syamsul sebagai moderator rakor fasilitasi pelaksanaan pilkada Bintan.

SEKDAKAB Bintan Lamidi memberikan pemaparan dihadapan peserta rakor. Editor: Amir Yunus, Layout: Agung Raharjo


Pendidikan

Rabu, 2 Desember 2015

4

Di Planet Alien, Angin Bertiup dengan Kecepatan 8.690 Km/Jam

D

BANDUNG (HK) — Dosen pascasarjana UIN Sunan Ampel, Imam Bawani menyatakan, Kemenag sangat ketinggalan dibandingkan dengan Kementerian Pendidikan karena belum memiliki Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) yang sama dengan SMK. adahal dalam UU Sistem Pendidikan Nasional sudah tertera jelas a d a n y a MAK. “Sampai sekarang ini belum jelas alasan Kemenag belum bisa mewujudkan MAK, padahal UU Sistem Pendidikan Nasional No. 20/ 2003 sudah ada,” kata Imam dalam sebuah kesempatan beberapa hari lalu. Lebih jauh Imam mengatakan, lembaga pendidikan di Kemenag masih belum diperhatikan secara benar sehingga alokasi anggarannya juga masih kurang. “Na-

P

mun apakah belum adanya pendirian MAK dikarenakan masalah anggaran? Menurut saya kalau alokasi anggaran bisa dibahas dengan DPR sehingga bisa dialokasikan,” ucapnya. Apabila mengacu ke pendirian SMK di lingkungan Kementerian Pendidikan, kata Imam, maka pendirian SMK negeri minimal dibangun di atas tanah minimal 1,5 hektare. “Kalau tanah bisa disiasati karena bisa dibangun ke atas. Namun yang terpenting adalah keinginan untuk mengawali pendirian MAK atau political willnya,” ujarnya. (edc)

NET

MESKI Kemenag belum memiliki Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK), namun Kemenag telah membangun MAN Insan Cendekia menjadi Ikon Madrasah Unggul di Indonesia.

Pertemuan Orangtua Siswa dan Sekolah Idealnya Tiga Bulan Sekali PEMERHATI Pendidikan Agus Mulyadi menyatakan, pertemuan tatap muka antara sekolah dengan orangtua siswa seharusnya dilakukan setiap tiga bulan sekali ditambah dengan pertemuan awal tahun ajaran baru dan penerimaan raport. “Minimal empat kali dalam setahun ada pertemuan orangtua siswa dengan sekolah untuk membahas pendidikan anak sekaligus permasalahan yang terjadi,” kata Agus dalam seminar pendidikan yang diikuti TK dan PAUD beberapa hari lalu. Sementara Pemerhati Pendidikan lainnya Yaya Kurnia mengatakan, keluarga ibarat sebuah tim olahraga yang harus bekerja sama dan saling mendukung untuk

mencapai sebuah target atau tujuan. “Pendidikan juga bisa dilakukan kakak terhadap adiknya bahkan pembantu juga harus dilibatkan. Orangtua seharusnya melatih pembantu sehingga memiliki ilmu pengasuhan sehingga tak sebatas urusan dapur atau kebersihan rumah,” katanya. Pola asuh di keluarga, kata Yata, dibangun berdasarkan kesadaran dan komitmen bersama. “Orangtua hendaknya memiliki ketrampilan berkomunikasi yakni keterampilan berpikir, kerterampilan berbicara, ketrampilan mendengar, dan ketrampilan memecahkan masalah,” tuturnya. (edc)

ALAM laporan yang terbit di Astrophysical Journal Letters, para ilmuwan dari University of Warwick, Inggris, mengatakan, angin di planet asing atau planet alien bertiup dengan kecepatan 8.690 kilometer per jam. Saking kencangnya, angin bisa bertiup dari sisi siang ke sisi malam dengan kecepatan hingga 20 kali lipat lebih

kencang dari angin terkencang yang pernah diukur di Bumi. "Ini adalah peta cuaca pertama dari luar sistem tata surya kita," kata Tom Louden, dari kelompok Astrofisika Universitas Warwick. "Walaupun sebelumnya kami tahu tentang angin di eksoplanet, kami tidak bisa mengukur dan memetakan

sistem cuaca di sana," tambahnya. Planet tersebut tengah disebut tipe planet "Hot J u p i t e r " a t a u " Yu p i t e r Panas" yang artinya ukurannya 10 persen lebih b e s a r d a r i p a d a Yu p i t e r, tetapi 180 kali lebih dekat ke bintangnya. Suhu di HD 189733b diperkirakan bisa mencapai 1.200 celsius.

Louden mengatakan, pengukuran tersebut menggunakan spektroskopi beresolusi tinggi dari penyerapan sodium di atmosfernya. "Permukaan bintang lebih terang di pusatnya daripada bagian pinggirnya. Jadi saat planet bergerak di depan bintangnya, jumlah cahaya yang dihalangi oleh berbagai bagian atmosfer

berubah," ujarnya. "Untuk kali pertama kita menggunakan informasi ini untuk mengukur kecepatan di bagian lain planet tersebut, dan memetakan kecepatan angin," katanya. Para ilmuwan mengatakan, teknik yang mereka gunakan juga bisa diterapkan untuk memetakan cuaca di eksoplanet lainnya. (sains)

Kemenag Jauh Ketinggalan dalam Pendidikan

MOTIVASI BELAJAR — Kegiatan rutin dilakukan SMAN 1 Batam dalam memotivasi belajar siswa menjelang ujian nasional (UN) kepada siswa kelas XII. Motivasi belajar ini kerap menghadirkan motivator dari luar. DOK

6 Persen Guru Ikut UKG Susulan JAKARTA (HK) — Sebanyak enam persen guru akan mengikuti Uji Kompetensi Guru (UKG) Susulan pada Desember 2015 mendatang. Mereka merupakan guruguru yang berhalangan mengikuti UKG yang telah berlangsung pada 9-27 November 2015 lalu. Adapun UKG susulan akan digelar

pada 11-14 Desember mendatang. Sebelumnya, UKG susulan dijadwalkan pada 7-11 desember. Jadwal ini mengalami perubahan, karena adanya agenda pemilihan kepala daerah (Pilkada). Berdasarkan data Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kementrian Pendidikan dan

Kebudayaan, Dari total 2.587.253 guru yang terdaftar untuk mengikuti UKG, baru sebanyak 2.431.627 guru yang telah menyelesaikan uji kompetensi. Sisanya, sebanyak 155.626 guru akan ikut UKG susulan. Direktur Jenderal GTK Kemendikbud Sumarna Surapranata menuturkan, guru-

Jadilah Guru Berkarakter dan Menginspirasi JAKARTA (HK) — Profesionalisme guru harus dimulai dari penguatan karakter dari dalam diri guru itu sendiri. Hal ini karena guru yang memiliki karakter akan mampu menginsipirasi, dan menjadi sosok guru yang dibu-

tuhkan untuk membangun dunia pendidikan di Indonesia. Hal ini diutarakan pakar pendidikan Arief Rachman. Dia menuturkan, seorang guru tidak cukup hanya memiliki kemampuan untuk memberitahu atau sekedar menjelaskan pada peserta didik. “Guru biasa adalah

IST

SEORANG guru sedang memberikan penjelasan kepada siswanya saat belajar berlangsung. Guru Besar UNJ menilai, belum semua guru mampu untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan (good learning environtment).

guru yang memberitahu. Guru yang baik, menjelaskan. Guru yang super, mendemonstrasikan. Tapi guru yang hebat, berkarakter dan mampu menginsipirasi,” ujarnya dalam Simposium Guru dan Tenaga Kependidikan 2015, di Istora Senayan, Jakarta, Senin lalu. Pria yang juga merupakan salah satu Guru Besar di Universitas Negeri Jakarta itu menjelaskan, belum semua guru mampu untuk menciptakan suasana belajar yang menyenangkan (good learning environtment). Padahal suasana belajar adalah hal yang paling penting dibandingkan materi pelajaran yang diberikan. Untuk menjadi guru yang berkarakter, menurut dia, guru harus mampu menjadi pribadi yang stabil. Guru yang tidak banyak mengeluh, dan juga bekerja menebarkan ilmu karena panggilan hati. (edc)

guru yang harus mengikuti UKG susulan tersebut dikarenakan sebelumnya mereka berhalangan akibat tengah mengikuti PLPG, Diklat, Dinas, dan juga tengah sakit. “Adapun 0,25 persen diantaranya adalah guruguru yang sebelumnya salah verifikasi mata pelajaran,” ujar Pranata di Jakarta, Se-

nin (30/11/2015). Dari 155.626 guru yang akan mengikuti UKG susulan tersebut, dipastikan 4500 diantaranya adalah guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang berada di bawah asosiasi HIMPAUDI. Ini karena pada UKG November lalu mereka belum mengikuti pendaftaran. (dbs)

KOLOM PANITIA PEMILIHAN KOTABATAM Tahun 2015 TATA CARA MELAPOR DALAM PELANGGARAN PADA PEMILU KADA WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA BATAM TAHUN 2015 a.Jenis Pelanggaran Pelanggaran penyelenggaraan Pemilu Kada Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri serta Walikota dan Wakil Walikota Batam dibedakan menjadi 3 (tiga) jenis, yaitu Pelanggaran Administrasi dan Pelanggaran Tindak Pidana. 1.Pelanggaran Administrasi Pemilu Kada adalah Pelanggaran terhadap ketentuan Undang-undang Pemilu Kada (UU 32/2004 dan UU 12/2008) yang bukan merupakan ketentuan pidana Pemilu Kada dan pelanggaran terhadap ketentuan lain yang diatur dalam peraturan pemerintah, peraturan KPU, dan peraturan terkait lainnya. 2.Pelanggaran Tindak pidana adalah pelanggaran terhadap ketentuan pidana yang diatur dalam Undangundang Pemilu (UU 32/2004 dan UU 12/2008). b.Siapa Dapat Melaporkan 1.Warga Negara Indonesia yang mempunyai hak pilih; 2.Pemantau Pemilu; dan/atau 3.Peserta Pemilu.

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor : Arment, Layout : Agung R


Opini

Rabu, 2 Desember 2015

Teror Bom di Batam KANTOR Tim Sukses ( Timses) salah satu pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Soerya Respationo-Ansar Ahmad (SAH) yang terletak di Batam Centre, Kecamatan Batam Kota diteror bom rakitan. Bom itu disimpan dalam kardus indomie dan diletakan di panggung hiburan di kantor tersebut, Selasa (1/12). Bom rakitan dengan empat botol aqua berisi bensin, pecahan bahan berbahaya dan timer. Meskipun bom itu tidak meledak, namun teror ini dinilai kategori baru dengan modus lama. Sebab pelaku teror telah menyiapkan aksinya secara matang. Niatnya bukan untuk

membunuh tapi hanya sekadar sinyal. Makanya dikemas dalam bentuk bom rakitan. Kita dan siapa saja pasti terusik dengan munculnya teror bom di Batam ini. Situasi dan kondisi yang sudah mulai nyaman tanpa teror, apalagi menjelang Pilkada tinggal seminggu lagi ,kini justru berubah menjadi sebuah ketakutan baru. Rasa takut tentu pasti muncul, karena teror bom yang tibatiba saja. Masyarakat tentu sangat mendambakan adanya rasa aman, nyaman dan hidup tenang. Aman itu dalam segala hal, yakni dalam menjalani hidup dan kehidupan sehari-

hari. Dan jaminan rasa aman itu hanya bisa diberikan pemerintah dalam hal ini aparat Kepolisian atau Polri. Kita berharap pihak kepolisian segera bisa mengungkap motif di balik bom tersebut. Polisi juga diharapkan dapat segera menangkap para pelaku teror, sehingga semuanya bisa terang benderang. Dengan demikian, tidak akan ada ekses dan interprestasi macam-macam di masyarakat. Kita ingatkan, kalau tidak ada kejelasan justru kita khawatir akan memicu keresahan baru. Yakni, munculnya kembali saling curiga di masyarakat. Kita tidak ingin di Batam

ini, muncul kembali teror-teror bom yang menakutkan. Resikonya sungguh sangat besar, karena mata masyarakat Internasional pasti kembali menyorot negara dan bangsa kita. Sorotan Internasional itu pasti berdampak serius terhadap perekonomian, iklim investasi, perdagangan, pembangunan dan lain-lain. Apalagi, Batam adalah kota industri yang berdekatan dengan negara tetangga, Malaysia, Singapura dan Thailand. Kepada para pelaku teror, kita ketuk nuraninya. Jangan ganggu lagi ketenangan masyarakat yang saat ini masih dibelit kesulitan ekonomi. Teror bukanlah jalan untuk memuluskan rencana, bukan pula jalan yang pas untuk men-

yalurkan aspirasi dan melampiaskan sakit hati ataupun lainnya. Tragedi teror di Indonesia seperti Bom Bali pada 1 Oktober 2005, yang menewaskan sekitar 22 orang dan 102 lainnya luka-luka akibat ledakan bom di R.AJA's Bar dan Restaurant, Kuta Square, daerah Pantai Kuta dan di Nyoman Café Jimbaran, hingga kini tentu masih membekas. Begitu pula Bom Jakarta, 17 Juli 2009 yang meledak dahsyat di Hotel JW Marriott dan Ritz-Carlton dan teror bom lainnya di Jakarta, juga masih belum hilang dari memori kita. Hidup penuh teror jelas akan membuat masyarakat kita apatis. Karena itu, jangan lagi ditebar teror dan intimidasi seperti ini. Semoga ***

Menggugah Kesadaran Pemilih di Pilkada Kepri PEMILIHAN Umum Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi Kepulauan Riau 9 Desember 2015 mendatang menjadi salah satu indikator strategis terhadap dinamisnya proses demokrasi di daerah ini, pasca Indonesia menyelenggarakan pemilu secara langsung sejak tahun 2004 lalu. Pilkada mendatang ini harus menjadi momentum menggugah kesadaran masyarakat untuk aktif dalam pesta demokrasi untuk memilih pemimpinnya. Di Indonesia, penyelenggaraan pemilu secara periodik telah berlangsung sejak tahun 1955, akan tetapi pemilu-pemilu yang terdahulu belum mampu menghasilkan nilai-nilai demokrasi yang matang akibat sistem politik yang otoriter. Harapan untuk menemukan format demokrasi yang ideal dimulai saat Indonesia memutuskan menggelar Pemilu secara langsung, harapan itu semakin terlihat setelah penyelenggaraan pemilu 2004 lalu yang berjalan relatif cukup lancar dan aman. Untuk ukuran bangsa yang baru lepas dari system otoritarian, penyelenggaraan pemilu 2004 yang terdiri dari pemilu legislatif dan pemilu presiden secara langsung yang berjalan tanpa tindakan kekerasan dan kekacauan menjadi prestasi bersejarah bagi bangsa ini. Tahapan demokrasi bangsa Indonesia kembali diuji dengan momentum pemilihan Kepala Daerah langsung yang telah dilaksanakan sejak 2005. Momentum pilkada idealnya dijadikan sebagai proses penguatan demokratisasi. Kini proses tersebut semakin disempurnakan dengan digelarnya Pilkada secara serentak di beberapa

PILKADA mendatang ini harus menjadi momentum menggugah kesadaran masyarakat untuk aktif dalam pesta demokrasi untuk memilih pemimpinnya

Oleh: Ababil Alif Maulana Mahasiswa Batam Tourism Polytechnic (BTP) Batam daerah, proses ini mengindikasikan beberapa hal, keamanan yang terkendali, kedewasaan masyarakat dalam berpolitik serta infrastuktur yang lebih baik. Harapan besar mengenai implikasi Pilkada Kepri tahun ini ialah berupa pendidikan politik kepada masyarakat luas, hal tersebut ditandai jika rakyat dapat berpartisipasi aktif untuk ikut memilih pemimpinnya dengan terlebih dahulu mengetahui dan memahami misi dan visi masing- masing calon kepala daerah. Provinsi Kepulauan Riau telah dua kali melaksanakan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur secara langsung, tahun ini merupakan ketiga kalinya yang akan dilaksanakan pada 9 Desember mendatang. Pemilihan pertama untuk Pilkada tingkat Provinsi dilaksanakan pada tahun 26 Mei 2004, sedangkan Pilkada kedua digelar pada 26 Mei 2010. Jumlah pemilih pada Pilkada Kepri 2010 yang terdaftar sebanyak 1.224.391, sementara total suara sah hanya 621.847. Data tersebut menunjukkan jumlah masyarakat Kepri yang menggunakan hak pilihnya hanya sebesar 50,7 persen dari total jumlah pemi-

lih yang terdaftar. Data itu menunjukkan rendahnya partisipasi pemilih Kepri terhadap pesta demokrasi itu. Dalam negara berkembang masalah partisipasi adalah masalah yang cukup rumit. Partisipasi menjadi tolak ukur penerimaan atas system politik yang dibangun oleh sebuah negara. Maju dan berkembangnya pembangunan dalam suatu negara atau daerah sangat tergantung dari keterlibatan warga negaranya tanpa membedakan jenis kelamin, baik laki-laki maupun perempuan. Memahami partisipasi politik tentu sangatlah luas. Mengingat partisipasi politik itu sendiri merupakan salah satu aspek penting demokrasi. Asumsi yang mendasari demokrasi (dan partisipasi) orang yang paling tahu tentang yang baik bagi dirinya adalah orang itu sendiri (Berger dalam Surbakti 1992:140). Karena keputusan politik yang dibuat dan dilaksanakan oleh pemerintah menyangkut dan mempengaruhi kehidupan warga masyarakat berhak ikut serta menentukan isi keputusan politik. Para ilmuan dan pakar politik telah banyak memberi batasan yang telah mengenai

partisipasi politik.“Khamisi (dalam Ruslan 200:46) memberi pengertian yang luas mengenai partisipasi politik bahwa partisipasi politik adalah hasrat seorang individu untuk mempunyai peran dalam kehidupan politik melalui keterlibatan administratif untuk menggunakan hak bersuara, melibatkan dirinya diberbagai organisasi, mendiskusikan berbagai persoalan politik dengan pihak lain, ikut serta melakukan berbagai aksi dan gerakan, bergabung dengan partaipartai atau organisasi-organisasi independent, ikut serta dalam kampanye penyadaran, memberikan penyadaran, memberikan pelayanan terhadap lingkungan dengan kemampuannya sendiri. Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kepri serta Batam, Bintan, Karimun, Natuna, Lingga dan Anambas menjadi sebuah yang menarik untuk dilihat seberapa jauh tingkat partisipasi masyarakat dalam peristiwa politik tersebut. Karena Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) menjadi indikator stabil dan dinamisnya demokratisasi di sebuah wilayah. Pilkada dianggap sebagai sebuah peristiwa periodik yang akan berlangsung, teta-

NETRALITAS TNI-POLRI DAN ASN DI ALAM DEMOKRASI SETIAP Pemilihan Umum (Pemilu) baik skala nasional maupun daerah, kenetralan TNI, Polri dan PNS yang kini berganti istilah jadi Aparatur Sipil Negara (ASN) selalu jadi perhatian. Ini wajar, karena Indonesia yang menganut sistem demokrasi, jika tiga institusi ini menyatakan dukungan ke salah Paslon Pilkada, maka akan mengganggu proses Pilkada. Akan celaka, jika TNI, POLRI, dan ASN tidak netral atau berbeda dukungan politik, dapat berpotensi menuju bentrok/konflik Pilkada, apalagi jika aksi dukung mendukung ini dibumbui money politics. Untungnya, kita telah melawati pengalaman kelam demokrasi seperti itu. Pada

era ketika TNI, Polri serta PNS aktif berpolitik, jika pilihan mereka berbeda dengan pilihan rakyat. Maka, dapat dipastikan, akan terjadi gesekan-gesekan. Hal itulah yang telah dikubur dalam loronglorong sejarah perjalanan demokrasi kita. M a k a , dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemantapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2015 yang dibuka langsung oleh Presiden Indonesia Joko Widodo, pada 12 November 2015, di Ancol Jakarta. Hampir seluruh media di Indonesia mempublikasikan berita rapat ini. Agenda penting rapat nasional adalah mengumpul-

pi dalam pelaksanaannya selalu meninggalkan catatan penting tentang sejauh mana tingkat partisipasi masyarakatnya. Harapan baru akan format demokratisasi negeri ini juga tertuang dalam berbagai peristiwa Pilkada yang berlangsung sejak tahun 2005. Walau sebahagian masyarakatnya masih bersifat skeptis akan tahapan demokrasi bangsa ini terutama tentang materi dan infrastruktur yang mendukungnya yang dianggap tidak siap. Tetapi sejauh apapun pemilihan langsung berlangsung, hal ini merupakan jalan dalam penguatan demokrasi yang ideal. Harapan agar partisipasi masyarakat Kepri pada Pilkada mendatang ini menjadi lebih baik, hal ini sebenarnya telah ditandai saat Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden yang lalu, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) berjumlah 1.396.550 dengan tingkat partisipasi sebesar 59,4% atau sebanyak 830.025 orang menggunakan hak pilihnya. Data itu menunjukkan kenaikan sebesar 10 persen dibandingkan tingkat partisipasi pemilih pada Pilkada Kepri lima tahun sebelumnya. Sementara untuk DPT pada Pilkada ini berjumlah 1.197.448, kita tentu berharap dengan manuver dan strategi kampanye yang dilakukan para calon Kepala Daerah yang dilakukan dapat mendorong agar masyarakat berpartisipasi untuk menggunakan hak pilihnya, bukan sebaliknya yang menimbulkan kebencian dan sikap antipati terhadap proses demokrasi bernegara lima tahunan ini. ***

Oleh: Adimas Mahasiswa Universitas Putra Batam

Selain itu, kepada para kan seluruh pimpinan KPU, Bawaslu, Jajaran Kepolisian, kepala daerah, Presiden JoKejaksaan, TNI, hingga Kes- kowi mengimbau untuk mem- sadar, bahwa keberpihakan bangpol dari seluruh Indone- berikan contoh pendidikan mereka kepada salah satu sia. Saat itu, Presiden Joko politik yang baik kepada rak- Paslon, akan berdampak negWidodo menginstruksikan yatnya. Serta mengajak ma- ative bagi iklim demokrasi. Kini, menjadi tugas kita agar Pemilikada syarakat menikmati demoserentak yang ba- krasi ini dengan penuh keri- semua untuk menjaga iklim demokrasi yang sudah konru pertama kali angan. J i k a m e m b a c a u r a i a n dusif ini sampai dengan peldilaksanakan di Indonesia ini bisa Presiden Jokowi, arahan aksanaan Pilkada serentak berjalan sukses. netralitas akan dipatuhi se- 9 Desember 2015 mendaSeluruh kontes- luruh pimpinan yang hadir tang. Semua pihak di Kepri tan diminta bersaing dengan pada rapat tersebut. Dan memiliki tanggungjawab idealnya, seluruh jajaran yang sama untuk mengawal sehat. Dan poin terpenting yang TNI, Polri serta ASN akan Pilkada serentak ini berlangsung aman, damai, dedisampaikan Presiden Jo- mematuhinya. Pada Pilkada di Provinsi mokratis, jujur dan adil. Sekowi adalah, mengingatkan netralitas kepada semua jaja- Kepri, peran TNI dan Polri hingga, akan melahirkan peran KPU dan Bawaslu se-In- serta ASN telah mengambil mimpin yang dapat diterima donesia. Netralitas itu juga sikap tegas, yaitu netral. semua pihak dan mampu ditekankan kepada seluruh Tidak berpihak kepada salah membawa Provinsi Kepri anggota TNI, Polri dan ASN satu Paslon. Karena mereka menuju kemakmuran. *** di Indonesia dan yang sedang bertugas di luar negeri. ALIANSI MASYARAKAT PEMILIH CERDAS KEPRI

Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

5 C akap B ijak "BAKAT terbentuk dalam gelombang kesunyian, watak terbentuk dalam riak besar kehidupan."

(Goethe, Sastrawan) "SECARA teoritis saya meyakini hidup harus dinikmati, tapi kenyataannya justru sebaliknya – Karena tak semuanya mudah dinikmati"

(Charles Lamb, Penulis)

Resensi Hatta, Jejak yang Melampaui Zaman Judul: Hatta, Jejak yang Melampaui Zaman Tim Penyunting: Arif Zulkifli, Bagja Hidayat, Dwidjo U. Maksum, Redaksi KPG Penerbit: KPG Cetakan: pertama, September 2010 Tebal: 172 “DIA yang berjuang dengan seluruh hidup dan ketajaman pena” Kisah Hatta, satu dari empat buku seri pendiri pendiri Republik, yaitu: Sukarno, Tan Malaka, dan Sutan Sjahrir. Bung Hatta lahir di Bukittinggi, kota yang membelah Ngarai Sianok, tepatnya di Desa Aur Tajungkang. Beliau lahir pada tanggal 12 Agustus 1902. Hatta lahir dari perpaduan dua keluarga terkemuka: pemuka agama dan saudagar. Latar belakang keluarga membentuk Hatta menjadi pribadi yang religius. Nurcholish Madjid menyebut Hatta sebagai sosok yang rendah hati, memiliki ketulusikhlasan, kesederhanaan, serta kedalaman pikiran. Hatta adalah pribadi yang sepenuhnya modern sekaligus pekat dengan perilaku keagamaan yang saleh. Kesadaran politik Hatta mulai berkembang ketika ia belajar di MULO. Hatta sering hadir dan mengikuti ceramah yang diadakan oleh tokoh politik lokal. Persentuhannya dengan politik dimulai ketika ia melihat ketidakadilan yang ditebarkan oleh kolonial Belanda. Saat itu Hatta bersekolah di sekolah dasar Belanda (ELS) di Bukittinggi, ketika kerabat kakeknya, Rais, ditangkap oleh pemerintah karena mengkritik seorang pejabat Belanda yang melakukan perbuatan ‘tidak senonoh’ dalam surat kabar Utusan Melayu. Hatta terkesan dengan sikap kerabat kakeknya, yang melambaikan tangan dari jendela kereta api dengan tangan yang dirantai. Ingatan itu kelak menjadi

sumber kekuatannya, ketika berpuluh tahun kemudian ia dan beberapa pemimpin lainnya ditangkap. Langkahnya tak juga surut. Apa arti tanah air bagi seorang Hatta? Bagi Hatta tanah air adalah sesuatu yang berkembang dengan kerja. Seperti diucapkannya di hadapan mahkamah di Den Haag ketika ia ditangkap karena aktivitas politiknya. “Hanya satu tanah air yang dapat disebut Tanah airku. Ia berkembang dengan usaha, dan usaha itu ialah usahaku.” Hatta, tokoh sederhana dengan pemikiran yang cerdas dan ketajaman pena yang mumpuni, adalah satu dari tokoh pemimpin yang pernah dimiliki negeri ini. Tulisan-tulisan ilmiahnya tersebar di berbagai jurnal dalam dan luar negeri. Krisis yang menghantui Indonesia saat ini persis sama seperti gambaran yang pernah dituliskan Hatta di tahun 1962. “Di mana-mana orang merasa tidak puas. Pembangunan tak berjalan sebagaimana semestinya. Kemakmuran rakyat masih jauh dari cita-cita, sedangkan nilai uang makin merosot. Perkembangan demokrasi pun terlantar karena percekcokan politik senantiasa. Pelaksanaan otonomi daerah terlalu lamban, sehingga memicu pergolakan daerah. Tentara merasa tak puas dengan jalannya pemerintahan di tangan partai-partai.” Sejarah adalah pengalaman yang berulang. Dan jika Indonesia terperosok ke lubang yang sama maka mungkin itu karena Indonesia tidak sungguh-sungguh belajar dari sejarah yang benar. Membaca buku Hatta ini akan mengajak kita merenungkan dan memikirkan kembali pandangan-pandangannya yang jauh ke depan. Seperti citacitanya yang sederhana, melihat Indonesia, tanah airnya di kemudian hari dapat lebih maju. (ben)

√ 31 Perompakan di Selat Malaka - Hasil rompakan bisa dibagi warga satu desa tuh.. √ Pemko Batam Butuh 900 PNS Baru - Calo mulai berkeliaran nih? REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layout : Andika Kurniawan


CMYK

Rabu, 2 Desember 2015

Iklan

6

CMYK


Rabu, 2 Desember 2015

Sambungan

7

Polri Selidiki Aliran Dana untuk Teroris JAKARTA (HK) — PPATK menemukan adanya aliran dana sebesar Rp 7 miliar dari Australia untuk pendanaan terorisme di Indonesia. Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengaku pihaknya tengah menyelidiki hal tersebut. "Sedang kita selidiki," kata Badrodin usai menghadiri peluncuran buku berjudul 'Dari Balik TKP' karya Komisioner Kompolnas Edi Saputra Hasibuan. Peluncuran buku digelar di Gedung Mutiara, PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta

Selatan, Selasa (1/12). "Informasi dari PPATK tidak harus dari sini ke sini. Bisa muter beberapa lapis. Lidiknya butuh waktu," sambungnya. Namun begitu, lanjut Badrodin, polisi belum dapat menyimpulkan apakah pendanaan itu termasuk untuk biaya pengiriman Warga Negara Indonesia ke Suriah guna bergabung dengan Islamic State of Iraq and Syria. "Bisa saja disimpulkan, tapi perlu waktu," ujarnya.

Badrodin Haiti

Dari Halaman 1

17 Anggota Lebih jauh Ketua DPD Golkar Kota Solok ini mengatakan, Sumatera Barat saat ini sedang menghadapi persoalan ekonomi yang kompleks. Pertumbuhan ekonomi melambat bahkan lebih lambat dari pertumbuhan ekonomi nasional. Lapangan kerja sangat sedikit, pengangguran terbuka terus bertambah dan jumlah masyarakat miskin semakin banyak. Berdasarkan fakta di atas, masyarakat Sumatera Barat sangat mendambakan pemimpin yang mampu memimpin dan memajukan Sumatera Barat. Pemimpin yang peduli dan benar benar mencintai rakyat. Dan pemimpin yang tak kenal lelah membebaskan rakyatnya dari

belenggu kemiskinan. “Pengalaman MK-Fauzi dalam memimpin daerah dan kemampuannya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi menjadi alasan utama bagi mayoritas anggota DPRD Kota Solok untuk memberikan dukungan,”ujar Yutriscan. Wakil Ketua DPRD Kota Solok, Martin Jovari mengatakan, Sumatera Barat sangat membutuhkan pemimpin yang tegas, cerdas, jujur dan mau bekerja dengan iklas. Pasangan Gubernur Sumbar yang memenuhi kriteria seperti itu saat ini hanyalah MK-Fauzi. “Muslim Kasim memiliki visi yang jelas dan terarah. Sementara sosok Fauzi Bahar merupakan

sosok yang tegas, memiliki kemampuan memimpin, jujur dan transparan. Kombinasi kedua pemimpin ini akan menjadi amunisi yang paling ampuh untuk menggatasi persoalan yang mucncul di ranah Minang,” ujar Marti Jovari. Politisi Partai Demokrat ini mengingatkan, Sumatera Barat saat ini masih berkutat menghadapi persoalan kemiskinan, pengangguran dan rendahnya pertumbuhan ekonomi. Karena itu, ia minta seluruh kader Partai Demokrat untuk memilih pemimpin yang bersih, memiliki integritas tinggi dan kapasitas yang baik. Dan pemimpin yang memenuhi kriteria itu adalah pasangan Muslim Kasim-Fauzi Bahar. (h)

langsung, Soerya Respationo tiba. Disusul kemudian Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto, dan puluhan simpatisan PDIP. Soerya sempat berbicara serius dengan seorang tim Gegana Polda Kepri. Calon Gubernur dengan nomor urut 2 itu, menyimak laporan yang disampaikan kepadanya. "Ini merupakan teror kekerasan serta modusnya kuno, tidak beradap. Mudah sebenarnya mengetahui pelaku teror ini," kata Soerya di Posko SAH. Ia mengatakan, dirinya mengetahui teror bom ini usai menghadiri tabligh akbar sekitar pukul 01.25 WIB. "Kita serahkan kasus teror bom ini ke polisi, agar secepatnya bisa mengungkap dan menangkap pelakunya," ujar Soerya. Soerya mengatakan, pihaknya cukup sering menerima ancaman selama masa kapanye berlangsung. Mulai dari kloning nomor hanphone melalui pesan singkat,

penyebaran fitnah, intimidasi dan tindak kekerasan lainnya. "Kita menyimpulkan 'gerakan' itu semua terstruktur dan masif. Dan kalau boleh agak keras bicara ini jelas dilakukan oleh kelompok pengecut, kelompok bukan petarung ," ucap mantan Wakil Gubernur Kepri itu. Soerya meminta semua pihak bisa menahan diri. Pesta demokrasi, kata dia, tidak boleh diciderai oleh perbuatan tidak baik, apalagi keji. Sementara itu, Ketua DPRD Batam Nuryanto mengimbau semua tim sukses maupun relawan agar meningkatkan kewaspadaan pascateror bom. "Adanya teror ini tidak akan menyurutkan kami untuk memenangkan SAH menjadi Gubernur Kepri lima tahun mendatang," ucapnya. Nuryanto juga mendesak polisi bisa segera menangkap pelaku teror. "Supaya Batam tetap aman dan kondusif," tukasnya. (par)

Dari Halaman 1

Posko SAH Penasaran atas apa yang dia dengar, Heru kemudian membuka kardus mie instan di atas panggung tersebut. Setelah dibuka, Heru kaget. Ia menemukan empat botol bekas air mineral yang isinya sudah diganti dengan bensin. "Dalam kardus ada juga saya lihat potongan obat anti nyamuk, sumbu dan potongan-potongan entah barang apa itu," tutur Heru. Kaget dengan benda yang bisa mengancam jiwanya itu, Heru kemudian melaporkan temuannya kepada Soerya Respationo. Lalu, Heru melapor juga ke kantor polisi. Tak berselang lama, tim penjinak bom Gegana Polda Kepri tiba di lokasi. Tim ini kemudian memeriksa semua tempat di sekitar panggung Posko SAH. Kemudian memeriksa isi kardus mie instan yang di dalamnya berisi bom rakitan. Setelah melakukan pemeriksaan, tim Gegana Polda Kepri lalu membawa benda diduga bom tersebut. Saat proses pemeriksaan ber-

Dari Halaman 1

31 Kasus Kata Hariyo, para pelaku tindak kejahatan di laut internasional seperti Selat Malaka, sebagian besar merupakan rakyat Indonesia. Bahkan dari seluruh pelaku yang berhasil ditangkap Tim Western Fleet Quick Response (WFQR), terdapat tiga orang pelaku yang berasal dari Pulau Parit, Kabupaten Karimun. Dalam melakukan aksinya, para perompak hanya menggunakan perahu sederhana dengan nama boat pancung. Mereka memanjat kapal yang sedang berjalan. Para perompak itu naik ke buritan kapal. Padahal, di situ terdapat boiler (baling-baling) yang jelas membahayakan nyawa mereka. "Mereka ahli memanjat, saya rasa kalau ikut lomba panjat tebing mereka pasti menang," kata Hariyo, berkelakar. Makanya tak heran, begitu kapal asing melihat adanya boat pancung yang mendekat, nakhoda kapal sudah merasa sangat ketakutan hingga melaporkan kepada TNI AL akan adanya tindak kejahatan di laut. Namun, begitu laporan itu ditindaklanjuti, ternyata tidak terbukti alias laporan palsu. "Selat Malaka paling ditakuti oleh kapal-kapal asing yang melintasi perairan itu. Karena takut, banyak nakhoda kapal yang melaporkan adanya tindak keja-hatan

di laut. Setelah kami telusuri, ternyata laporan tersebut tidak terbukti alias laporan palsu. Mereka melapor, karena rasa takut yang begitu besar ketika melihat boat-boat pancung milik nelayan yang mendekat," ujarnya. Selain aksi perompakan, kejahatan lain yang terjadi di laut adalah menukarkan barang milik nelayan seperti ikan dengan BBM kepada kapal-kapal kargo yang melintas. Kalau awak kapal menolak, mereka akan memaksa. "Kalau yang ditukar itu ikan segar tak masalah, ini yang ditukar adalah ikan yang sudah busuk," tutur Hariyo. Dijelaskan Hariyo, sejak operasi besar-besaran yang melibatkan Tim WFQR Lanal Tanjungbalai Karimun, Lantamal IV dan Koarmabar menumpas sindikat perompak Selat Malaka, maka saat ini sudah tak ada lagi laporan adanya aksi perompakan di Selat Malaka maupun Selat Singapura. Bahkan, kejahatan di laut sudah nol persen. Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun Dr TS Arif Fadillah menyebut, aktivitas barter atau menukarkan barang dengan barang oleh nelayan sudah menjadi kultur budaya sejak dulunya. "Saya masih ingat ketika masih

kecil-kecil bagaimana nelayannelayan dulu yang membawa ikan ke Singapura kemudian ditukar dengan biskuit," kata Arif. Karena menukar barang dengan barang oleh nelayan tradisional tersebut sudah menjadi budaya bagi nelayan di pesisir pantai tanah Melayu, kata Arif, maka dulu pernah ada permintaan kepada Menteri Perdagangan agar budaya barter tersebut jangan dibatasi. "Untuk itulah, kami meminta juga agar itu tetap dipertahankan," ungkapnya. Staf Ahli Kemenpolhukam Laksamana Muda TNI Dr Surya Wiryanto yang memimpin rakor tersebut mengatakan, menjaga perairan Indonesia merupakan kewajiban seluruh rakyat Indonesia. Menurutnya, menjaga kedaulatan NKRI bukan hanya tugas dan tanggung jawab TNI AL semata, melainkan seluruh komponen masyarakat. "Apalagi, saat ini Presiden Jokowi telah mencanangkan salah satu nawacita pembangunan dimulai dari daerah pinggiran atau perbatasan. Salah satu daerah perbatasan termasuk juga di Karimun atau Kepri. Maka, sudah selayaknya seluruh komponen masyarakat mendukung nawacita presiden tersebut," katanya. (ham)

Andien menilai, salah satu solusi untuk mencegah penyebaran virus HIV/AIDS adalah dengan edukasi. "Perlu banget memberi pendidikan. Sangat penting untuk memberi edukasi sejak dini, mi-

salnya edukasi mengenai seks. Dengan cara penyampaian dan komunikasi yang tepat, anakanak muda bisa menerima informasi dengan benar dan ke depannya mereka bisa paham," tutur Andien. (kcm)

Dari Halaman 1

Peduli AIDS orang kebanyakan enggak tahu soal HIV/AIDS, menularnya melalui apa, dan sebagainya," ujar Andien. "Ketidaktahuan itu yang bisa membawa dampak bertambahnya korban. Makanya, kita harus peduli," sambungnya.

Beberapa waktu yang lalu, PPATK menemukan adanya aliran dana senilai Rp7 miliar dari Australia untuk pendanaan terorisme di Indonesia. Sebagai tindak lanjut, lembaga intelijen keuangan ini berkoordinasi dengan Densus 88. "PPATK dalam hal ini juga bekerjasama dengan Densus 88 untuk membuka jaringan yang di Indonesia yang dapat ditengarai dari adanya hubungan transaksi keuangan antara satu dengan lainnya dan terlacaknya hubungan transaksi keuangan dengan pihakpihak yang diduga merupakan jaringan di luar negeri, di Australia," kata Wakil Kepala PPATK Agus Santoso dalam perbincangan, Sabtu (28/11). Koordinasi itu termasuk membawa data transaksi keuangan ke Densus 88. Oleh Detasemen Khusus Antiteror itu, kata Agus, data akan diverifikasi lebih lanjut. Sebagaimana diketahui Densus 88 tentu sudah mengantongi nama-nama terduga teroris maupun peta kekuatannya. Data dari PPATK bisa menambah database Densus. (dtc)

VIVA.CO.ID

MAHKAMAH Kehormatan Dewan (MKD) sepakat melanjutkan sidang kasus Ketua DPR Setya Novanto terkait lobi kontrak PT Freeport.

Sidang Kasus Freeport Ketua DPR Lanjut JAKARTA (HK) — Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) akhirnya memutuskan melanjutkan kasus dugaan pencatutan nama Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla yang melibatkan Ketua DPR Setya Novanto ke persidangan. Keputusan ini diambil setelah MKD melakukan voting dan hasilnya lebih banyak anggota yang setuju kasus tersebut dilanjutkan ke persidangan. Voting dilakukan secara terbuka di ruang sidang MKD, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/12) petang. Sebenarnya, dalam rapat 24 November lalu, MKD sudah memutuskan untuk melanjutkan kasus Novanto ke persidangan. Namun, pada rapat Senin (30/ 11), anggota baru MKD dari Golkar, dibantu Gerindra dan PPP, hendak membatalkan keputusan rapat tersebut. Mereka mempermasalahkan legal standing Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said sebagai pelapor hingga bukti rekaman percakapan antara Novanto, pengusaha minyak Riza Chalid, dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin yang dianggap tak utuh. Rapat berlangsung alot hingga akhirnya diputuskan untuk voting. Voting dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama, anggota MKD memilih dua opsi. Opsi pertama, melanjutkan persidangan dengan pengesahan jadwal persidangan.

Opsi kedua, tidak melanjutkan ke persidangan karena tak cukup hasil verifikasi dan alat bukti. Sebanyak 11 anggota MKD memilih opsi pertama dan enam lainnya memilih opsi kedua. Selanjutnya, voting dilanjutkan ke tahap kedua. Para anggota kembali dihadapkan pada dua opsi. Opsi pertama, langsung melanjutkan ke tahap persidangan. Opsi kedua, menuntaskan verifikasi. Sebanyak sembilan anggota MKD memilih opsi pertama dan delapan anggota memilih opsi kedua. "Berarti pilihan yang dipilih mayoritas adalah melanjutkan persidangan dengan pengesahan jadwal persidangan. Tok," kata Ketua MKD Surahman Hidayat sembari mengetuk palu sidang tiga kali. Agenda sidang langsung dibagikan kepada para anggota. Pada Rabu besok, MKD akan memanggil Sudirman Said sebagai pelapor. Pada Kamis keesokan harinya, MKD akan memanggil saksi utama yang ikut dalam pertemuan, yakni Maroef Sjamsoedin dan Riza Chalid. Selain di ranah etika di MKD, kasus tersebut juga masuk ke ranah pidana. Kejaksaan Agung mulai mengumpulkan bahan keterangan perkara tersebut. Unsur pidana yang didalami penyidik adalah dugaan permufakatan jahat yang mengarah ke

tindak pidana korupsi sebagaimana diatur di dalam Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Kejagung Selidiki Sementara itu, Kejaksaan Agung mulai menyelidiki perkara dugaan tindak pidana korupsi yang dilakukan Ketua DPR Setya Novanto. Penyelidikan mulai dilakukan meski saat ini perkara tersebut masih dibahas oleh MKD. "Saat ini masih dalam tahap penyelidikan, masih kami dalami. Nanti tunggu dulu hasil pendalamannya. Saat ini yang jelas masih penyelidikan," ujar Jaksa Agung Muhammad Prasetyo saat dihubungi Kejagung akan menyelidiki dugaan adanya permufakatan jahat yang berujung tindak pidana korupsi sesuai Pasal 15 UndangUndang nomor 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Sebelumnya, Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (JAMpidsus) Arminsyah berkata bahwa penyelidikan terhadap perkara Setya Novanto dapat dilakukan karena sudah ada percakapan yang diduga dilakukan oleh politisi Golkar tersebut dengan petinggi Freeport dan pengusaha minyak. "Kalau rekaman itu terbukti benar kita lakukan penyelidikan, perbuatan itu tidak perlu lakukan yang lebih jauh, berucap saja sudah perbuatan," ujar Arminsyah. (kcm/ant/cnn)

sosial. Komentar-komentar nyeleneh pun banyak dilontarkan kepada Pemko Tanjungpinang yang tak kunjung bisa menyelesaikan persoalan banjir. Pemilik akun facebook Renhard Napitupulu, misalnya. Selain meng-upload foto juga berkomentar 'Telah dibuka kolam renang terbesar di Tanjungpinang yang mau berenang silahkan geratis, tapi resiko di tanggung sendiri lokasi di Btu 9'. Selain itu, juga ada pemilik akun Raji Firman OZ, yang meng-#PemkoTanjungpinang, berkomentar 'Pohon berfungsi mencegah banjir. Mana pohon yang dibilang sudah di tanam sebanyak 1 miliar', tanyanya. Pantauan Haluan Kepri, bukitbukit persis di belakang ruko tepi

jalan yang 'dipangkas' mengandung bauksit. Ketika hujan deras turun, maka lumpur sisa aktivitas cut and fill itu turun ke kawasan yang lebih rendah. Di beberapa titik banjir tersebut, terjadi juga karena drainase yang ada tidak mampu menampung debit air, sehingga meluap. Selain itu, drainase yang kerap ditutupi tanah lumpur bekas hujan sebelumnya tidak dibersihkan sehingga menyumbat sebagian drainase. Akibat banjir ini, arus lalu lintas menjadi terhambat. Kendaraan terpaksa berhenti dan menepi untuk berteduh, namun ada juga yang melambat menembus banjir. Kendaraan yang memperlambat laju kendaraannya membuat kemacetan panjang. ***

Dari Halaman 1

Kota Gurindam kemudian memutar mobilnya menuju Komplek Bintan Centre. Reza dari arah Kijang hendak menuju Kota Tanjungpinang ini, dihadapi banjir lumpur yang sama ketika memotong jalan ke arah jalan baru arah Tanjunguban menuju Tanjungpinang. Tepatnya di depan SPBU baru yang tidak jauh dari RSUD Provinsi Kepri. "Ketika saya coba memutar arah dan menuju jalan baru arah uban, di situ juga banjir. Karena banjir ini, saya terpaksa menunggu hingga surut untuk ke arah Kota Tanjungpinang," ucapnya. Warga lainnya, juga mengatakan banjir terjadi di Kilometer 8, depan Wisma Pesona, Tanjungpinang. Selain itu, sebagian warga juga meng-upload gambar-gambar banjir di Tanjungpinang di media

Dari Halaman 1

Pemko Batam Kami hanya mengajukan sesuai kebutuhan yaitu sebanyak 900 orang," katanya. Pemko Batam berharap seluruh kebutuhan penerimaan PNS baru itu disetujui pemerintah pusat, untuk mengisi kekosongan tenaga di SKPD. Sementara itu, untuk proses penerimaan, ia memastikan, seluruhnya dilakukan melalui jalur yang ditetapkan pemerintah pusat.

Tidak akan ada rekrutmen yang dilakukan khusus di daerah. Mengenai sistem yang dilakukan untuk rekrutmen dan seleksi, ia mengatakan, Pemko Batam akan mengikuti aturan pemerintah pusat. Terpisah, Kepala Bagian Humas Pemko Batam Ardiwinata mengatakan, formasi kebutuhan CPNS yang diajukan ke pemerintah pusat belum termasuk ke-

Dari Halaman 1

Pembuktian Konsistensi Premier League, Southampton. Pada pertemuan pertama Klopp dan Southampton musim ini berakhir imbang dengan skor akhir 1-1. Untuk itu laga ini akan menjadi laga pembuktian yang tepat bagi Klopp bahwa sudah ada perubahan yang signifikan pada kubu The Reds. Menghadapi jadwal yang padat, Klopp harus memutar otak untuk melakukan rotasi. Namun Klopp bisa sedikit bernafas lega karena pada pertandingan ini ia sudah bisa diperkuat oleh beberapa pilar andalannya yang terkena cedera. Jordan Henderson dan Daniel Sturridge yang sudah dimainkan pada laga kontra Swansea akhir pekan lalu kemungkinan besar akan menjadi starter pada laga ini. Pertandingan ini merupakan momen yang tepat bagi Klopp untuk mencoba komposisi serangan

butuhan PNS dalam rencana pemekaran kecamatan. "Untuk yang pemekaran kecamatan, itu belum diajukan. Karena ini kebijakan pemerintah pusat 'top-down'," kata dia. Nanti, lanjut Ardiwinata, jika pemekaran kecamatan sudah selesai dikaji dan disepakati, maka baru akan diajukan tambahan PNS mengisi posisi di kecamatan hasil pemekaran. (ant)

terbaik Liverpool. Mengandalkan Daniel Sturridge di lini serang, ia akan ditopang oleh Trio LFC yang terdiri dari Adam Lallana, Roberto Firmino dan Philippe Coutinho yang sudah menunjukan performa yang menawan dalam beberapa pekan terakhir ini, kendati kondisi Coutinho masih abu-abu untuk bisa diturunkan pada pertengahan pekan nanti. Southampton selaku tuan rumah tidak akan membiarkan Liverpool bisa lolos dengan mudah ke babak semifinal Capital One Cup. Untuk itu pelatih Ronald Koeman akan menurunkan kekuatan terbaiknya untuk melawan tim asal Merseyside tersebut. Berbeda dengan Liverpool yang kebanyakan pemainnya mengalami cedera, The Saints hanya tidak akan diperkuat oleh Jay Rodriguez yang masih mengalami

cedera. Selain itu Florin Gardos dan Fraser Forster juga belum menunjukan tanda-tanda akan segera merumput kembali. Menghadapi permainan dengan intensitas tinggi, Koemann akan menurunkan kombinasi Virgil van Dijk dan Jose Fonte untuk mengawal pertahanan Southampton. Untuk membobol gawang Simon Mignolet nantinya, Koemann akan mengandalkan Striker Timnas Italia, Graziano Pelle sebagai ujung tombak The Saints. Dalam menyerang, Pelle akan disokong oleh kombinasi gelandang yang tidak kalah kreatif dari trio LFC milik Liverpool. Bermaterikan Dusan Tadic, James WardProwse dan Saido Mane, Pelle akan mendapatkan support penuh untuk meneror pertahanan dan gawang Liverpool pada dinihari nanti. (bln)


CMYK

Rabu, 2 Desember 2015

PJ BUPATI Lingga Edi Irawan, di dampingi Plt Sekda Lingga M Aini, disambut warga desa wisata Benan menghadiri penyematan brevet kehormatan scuba diver TNI AL.

EDI IRAWAN, menerima salam sambutan silat persembahan yang diiringi gendang sebagai salah satu tradisi penyambutan tamu kehormatan.

8

DANLANAL Dabo Letkol Laut Inf Agus S, di dampingi perangkat desa Benan, saat menyambut kedatangan Pj Bupati Lingga Edi Irawan dan rombongan.

Pejabat Bupati Terima Brevet Kehormatan Scuba TNI AL LINGGA(HK) — Pejabat Bupati Lingga Edi Irawan, terima brevet kehormatan scuba diver TNI AL dari Komandan Lanal Dabo Letkol Laut Inf Agus S dan disematkan langsung di desa wisata Benan. Tanda kehormatan tersebut, berdasarkan surat keputusan pendidikan khusus nomor 07/0215.041/Selam KSAL kepada Edi Irawan, S.Sos Msi yang ditandatangani di Markas Besar Marinir Surabaya.

Letkol Laut, Agus S mengatakan tanda kehormatan brevet diver TNI AL merupakan suatu kehormatan khususnya Lanal Dabo Singkep untuk meningkatkan mendorong olah raga selam. Terutama diwilayah Lingga memiliki wilayah pantai dan pesisir. Serta membangun karakter positif melalui solidaritas antar TNI (Tentara Nasional Indonesia) dengan masyarakat Lingga. "Saya mengajak kepala desa di Lingga. Meningkatkan olahraga

perairan di masa mendatang. Guna untuk memperkenalkan olahraga perairan. Selamat atas bupati sebagai penerima brevet,"ujarnya setelah penyematan langsung brevet diver selam TNI AL tersebut. Pejabat bupati Lingga, Edi Irawan, M Si, mengatakan cukup surprise terhadap apa yang disematkan Danlanal kepadanya. "Saya cukup berterima kasih, disebalik itu semua, koordinasi itu lebih kita tingkatkan lagi,"terangnya.

Dikatakan Edi, dengan dive selam ini, cukup bagus pengenalan potensi orang-orang hobi menyelam. Mudah mudahan Benan menjadi ikon pariwisata Lingga seperti Benan dan Lagoi. Tinggal lagi kemasan-kemasan yang perlu ditingkatkan lagi. Ditempat yang sama, Kades Benan Mar'at, mengatakan suatu kehormatan bagi desa Benan atas kehadiran orang nomor 1 di Lanal Dabo.

"Saya tidak menduga juga penyematan ini di Desa Benan. Kami sangat mendukung.Berbagai promosi sudah dilakukan. Baik Pemprov dan Pemda dan Kedepan berbagai infrastruktur untuk bersepeda menikmati wisata alam "ujarnya. Dijelaskan Mar'at Desa Wisata Benan selama ini telah berbagai promosi yang dilakukan, untuk memperkenalkan wisata Benan. Penyematan tanda kehorma-

tan dihadiri juga oleh instruktur selam, di Benan Pak Salim, tokoh masyarakat Benan, serta sekretaris Disbudpar Lingga, dan sejumlah anggota Resimen Mahasiswa Mahabahari se Provinsi Kepri. Hadir pada penyematan tersebut, sejumlah warga Pulau Benan, serta instruktur scuba diver pulau Benan Pak Salim.***

Narasi : Nofridi Putra

Foto : Humas Pemkab Lingga

EDI IRAWAN, Agus S, Kades Benan Mar'at, Sekdes Benan Salim, saat mengobrol di ruang Pos Angkatan Laut TNI AL.

DOA bersama sebelum, penyematan brevet kehormatan kepada Pj Bupati dimulai.

FOTO bersama Pj Bupati Lingga Edi Irawan, berpakaian selam scuba lengkap sebelum melakukan diving di laut wisata Benan.

PJ BUPATI Lingga Edi Irawan, saat mendengarkan arahan instrukur Selam Scuba diver di Pulau Benan, Pak Salim.

DANLANAL Dabo Agus S, menyematkan langsung brevet kehormatan scuba Diver TNI AL.

SEKRETARIS Disbudpar Lingga M Affan, memberikan salam kepada Pj Bupati Lingga yang menerima brevet kehormatan scuba Diver TNI AL.

RESIMEN Mahasiswa Maha Bahari Kepri mendampingi Lanal Dabo saat penyematan brevet kehormatan Scuba Diver TNI AL kepada Pj Bupati Lingga Edi Irawan.

AGUS S, saat salam komando dengan Pj Bupati Lingga Edi Irawan.

PLT SEKDA Lingga M Aini, saat berjabat tangan dengan Danlanal Dabo Agus S.

Pj Bupati Lingga Edi Irawan di dampingi isntruktur saat melakkukan penyelaman di laut Benan, yang memiliki karang cukup indah.

PJ BUPATI Lingga Edi Irawan setelah muncul kepermukaan memperlihatkan simbol wings selam TNI AL.

WARGA Benan, memberikan salam selamat kepada Pj Bupati Lingga Edi Irawan.

CMYK

Editor: Ika, Layout: Novrizal


CMYK

Batam

Rabu, 2 Desember 2015

9

Pengelola Tak Bisa Tunjukkan IMB Polisi Gerebek Gelper di Kios Liar SAGULUNG (HK) — Polisi Sektor (Polsek) Sagulung kembali menggrebek gelanggang permainan (gelper) yang beroperasi di kios liar di pinggir jalan Kavling Lama, Sagulung, Senin (30/11) malam. Penggrebekan dipimpin Kapolsek Sagulung, AKP Chrisman Panjaitan berserta Kanit Reskrim dan anggotan-

ya. Penggerebakan itu dilakukan setelah warga yang tinggal di sekitar arena gelper mengeluhkan suara mesin gelper yang bising. Gelper tersebut beroperasi mulai dari pukul 18.30 WIB hingga sampai pukul 04.00 WIB dini hari. Para Polisi Gerebek Hal 10

Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kepulauan Riau

Komisi I Sidak Hotel dan Apartemen

SIDAK KOMISI I — Rombongan anggota Komisi I DPRD Batam saat melakukan sidak IMB di pembangunan Formusa Residance.

NAGOYA (HK) — Untuk kesekian kalinya, Komisi I DPRD Batam menemukan adanya hotel dan apartemen yang tidak ada Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Amir Yunus Liputan Batam

Temuan tersebut terungkap saat Komisi I yang menangani masalah perizinan ini melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah hotel dan apartemen di Nagoya, Selasa (1/12).

Pada Sidak ini, rombongan Komisi I DPRD Batam yang terdiri dari Wakil Ketua Eki Kurniawan, Anggota Komisi I Harmidi Umar Husen dan Sumali, menemukan pembangunan Formusa Residen, apartemen yang berada persis di belakang hotel ForPengelola Tak Hal 10

IST

Provinsi Kepulauan Narkobabantuan 2015” KEPALA “Menuju BNNP Kepri, Benny Setiawan Riau (kiri) Bebas menyerahkan

ISTIMEWA

Nyat Geram, Desak Pemerintah Atasi Krisis Beras IST

KABID Cemas BNNP Kepri, Ali Chozin, sedang memberikan materi kepada peserta kegiatan advokasi kebijakan P4GN di Lingkungan Pendidikan Tingkat Atas di Lingga.

BNNP Kepri Advokasi P4GN Disdikpora Lingga BNNP Kepri melakukan advokasi kebijakan Penyalahgunaan, Pencegahan, Pemberantasan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Kali ini, Senin (30/11) di Aula SMA BNNP Kepri Hal 10

BATAM (HK) — Nyat Kadir membawa geram ke luar ruangan, setelah menjejal dengan berbagai pertanyaan kepada Kepala Bulog, Djarot Kusumayakti, terhadap upaya untuk mengatasi krisis beras di Kepri. Ia minta pemerintah sesegera mungkin mencari solusi yang tepat mengatasi krisis kebutuhan bahan pokok tersebut. Legislator dari Partai NasDem Dapil Kepri itu menumpahkan kekesalannya dalam RDP (Rapat Dengar Pendapat) dengan Bulog, Selasa (1/12) di ruangan komisi Nyat Geram Hal 10

NYAT KADIR saat memantau harga beras di salah satu pasar di Batam

CMYK

Editor: Sofyan, Layouter: Mario


Metro Batam

Rabu, 2 Desember 2015

Perampokan di Hotel Lai-Lai Didalangi Karyawan BATUAMPAR (HK) — Perampokan yang terjadi di Hotel Lai-Lai, Jodoh, Selasa (5/ 11) lalu, ternyata diotaki karyawan hotel tersebut. Hal itu terungkap setelah jajaran Reskrim Polsek Batuampar berhasil membekuk dua pelaku berinisial BL, yang tinggal di Tanjungpiayu, serta OK, karyawan di Hotel Lai-Lai. Sedangkan dua pelaku lainnya berinisial JC dan An dinyatakan buron. Saat perampokan terjadi, seorang Meneger Hotel LaiLai, Heng Tjeng Soean, mengalami luka di bagian lengan kanan, lantaran dibacok dan ditendang oleh dua pelaku. Kapolsek Batuampar, Kompol Ary Baroto, didampingi Kanit Reskrim, AKP Andi Sofyan SH, mengatakan, modus yang dilakukan tersangka berinisial JC (saat ini masih DPO), pura pura mau menginap di hotel berkelas melati itu, sekitar pukul 20.00 WIB. Lalu, dia menitipkan sebuah koper ke resepsionis hotel. Kemudian, sekitar pukul 02.20 WIB, JC datang lagi bersama tiga temannya berinisial BL, An, dan OK, dengan alasan mau mengambil koper tersebut. " Nah, saat itulah mereka beraksi. Yakni, setelah menejer Hotel Lai-Lai membukakan pintu dan mempersilahkan tamu untuk masuk. Tibatiba pelaku BL dan An lansung beraksi dengan menodongkan golok ke arah Heng dari belakang. Karena korban melawan, Heng di bacok, ditendang dan dicekiknya hingga terjatuh," kata Ary Baroto

saat jumpa pers di Maposek Batuampar, Selasa (1/12) siang. Kemudian, terang Kapolsek, korban lansung diminta tersangka membongkar brankas yang di ruangan resepsionis. Dengan menggunakan obeng dan martil, pelaku berhasil membongkar paksa brankas. Namun, pelaku kecewa karena yang ada dalam brankas itu cuma ada dokumen penting saja, sehingga pelaku meminta dompet dan harta benda korban lainnya. " Setelah merampas benda berharga milik korban, ketiga pelaku langsung melarikan diri. Sementara JC yang awalnya mau check in, juga sudah pergi. Kemudian, Heng lansung mendatangi Polsek Batuampar untuk melaporkan kejadian," ucap Ary Broto. Berdasarkan hasil penyidikan di TKP, akhirnya salah satu pelaku, BL, berhasil diamankan di rumahnya di Tanjungpiayu, Seibeduk. Ketika diperiksa petugas, dia mengaku kalau otak perampokan itu adalah OK, yang tak lain adalah karyawan hotel tersebut bagian house keeping. " OK ini, kita amankan di Hotel Lai-Lai saat dia bekerja. Adapun barang bukti yang turut kita amankan ialah, berupa dua senjata tajam (golok) yang digunakan pelaku, dan disimpan di dalam koper. Selain itu juga ada martil, obeng, hanphone, sarung tangan, sebotol bahan bakar jenis bensin dan korek api, yang digunakan

untuk mengancam korban, jika melawan," paparnya. Menurut pengakuan tersangka BL dan OK rencana perampokan memang sudah direncanakannya sejak seminggu sebelumnya. Modusnya, dengan berpura-pura menjadi tamu hotel yang kemudian dilanjutkan dengan aksi perampokan brankas hotel. Namun para tersangka itu tertipu, karena brankas besi itu hanya berisikan dokumen-dokumen saja. " Bensin ini akan kami gunakan untuk menakut-nakuti korban, jika dia melawan dan tidak mau menunjukan brankas penyimpanan uang. Caranya, dengan menyiramkan ke tubuh korban dan membakarnya dengan korek api. Begitu juga obeng dan martil itu, kami digunakan untuk mencongkel brankas," jelasnya. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, imbuh Kapolsek ini, kedua perlaku dijebloskan ke penjara sementara Polsek Batuampar, sambil lakukan pemeriksaan untuk melengkapi berkas perkara kasus perampokan dengan kekerasan. Sedangkan untuk dua orang pelaku lainnya, juga masih dilakukan pengejaran. " Mereka kita jerat dengan Pasal 365 KUHP. Yaitu dengan ancaman maksimal selama 7 tahun kurungan penjara. Karena, mereka terbukti melakukan pencurian dengan kekerasan, bersama dua orang rekan lainnya, JC dan An, yang masih dalam pengejaran (DPO)," pungkas Ari Broto. (vnr)

lawanan. Selain mengamankan wasit, polisi juga menyita 13 mesin gelper yang terdiri dari 10 unit mesin poker, dua unit permainan ikan, dan satu unit mesin permaian doraemon. " Saya nggak tahu siapa pemiliknya. Saya baru kerja dua minggu di sini. Kami buka dari pukul 18.30 WIB sampai jam pukul 2.00 WIB. Kalau rame sampai jam 04.00 WIB," terang Riki. Kapolsek Sagulung, AKP

Chrisman Panjaitan melalui Kanit Reskrim Ipda Iwan Nopriawan mengatakan, penggrebekan gelper itu berawal dari laporan warga yang resah dengan aktivitas tersebut. " Dalam penggerebekan itu, dua orang kita amankan. Gelper itu juga melanggar Perda (Peraturan Daerah) karena tidak memiliki izin. Lokasinya pun tidak cocok dijadikan gelanggang permainan karena jauh dari keramaian, makanya kita tertibkan," ujarnya. (ded)

Polisi Gerebek

Dari Halaman 9

pengunjung yang ingin bermain sudah mendatangi kios semi permanen itu lebih awal. Setelah diselidiki ternyata gelper tersebut tak mengantongi izin dari Badan Penanam Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPMPTSP). Saat penggrebekan, para pemain langsung kaget dan lari terbirit-birit menyelamatkan diri. Dua wasit gelper Hutapea dan Riki langsung diamankan tanpa per-

Nyat Geram

Dari Halaman 9

VI Gedung DPR. "Geram betul saya nengoknya, karena tak ada solusi yang dapat menyelesaikan krisis beras di Kepri ini," ujarnya. Nyat Kadir berbicara keras karena menilai ada pembiaran terhadap masyarakat mengosumsi beras yang dipasok secara ilegal alias selundupan. "Jangan biarkan terus kami di Kepri jadi maling karena mau tak mau mengosumsi beras hasil selundupan," kata Nyat dalam kesempatan RDP. Bulog, kata Nyat Kadir, hanya akan menyediakan stok 3000 ton untuk operasi pasar. Angka ini jelas saja jauh dari mencukupi karena idealnya stok beras di Kepri di atas 20 ribu ton per bulan. Penjabat Gubernur Kepri belum lama ini mengajukan kuota beras 21 ribu ton per bulan dan mengaku sudah

mendapat persetujuan dari Memperindag. Jika cuma 3000 ton yang disediakan untuk operasi pasar, menurut Nyat, jelas tak akan mampu mengatasi masalah beras di Kepri ini. Sesuai dengan hasil pantauannya masyarakat mulai terpekik karena harga beras di kabupaten/ kota se-Kepri Rp12.500 - Rp15.000 per kg atau naik pada kisaran 40 - 90 persen. Kabulog ketika dicecar dengan pertanyaan oleh Nyat Kadir terkait dengan upaya yang dilakukan, selalu menjawab bahwa pihaknya tak punya kewenangan untuk itu. "Karena itu saya minta sampaikan masalah ini dengan menteri terkait. Saya akan lapor ke presiden karena tak jelas kinerja para pembantunya," ujar Nyat. Mantan Walikota Batam itu memberi perhatian besar

terhadap masalah krisis beras di Kepri. Ia sampai melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) spesifik ke Kepri, dan baru kembali ke Jakarta pagi Selasa tadi. Siangnya langsung RDP dengan berbagai pihak terkait komisi VI, termasuk Bulog. Kembali ke Jakarta dari Kunker spesifik di Kepri, Nyat membawa sebundel dokumen, termasuk kliping koran tentang masalah beras. "Saya akan desak pemerintah sesegera mungkin menghadirkan solusi agar krisis beras ini tidak berlanjut," ujarnya. Selain memenuhi kuota beras 21 ribu ton, Nyat juga menawarkan solusi pemerintah mensubsidi angkutan kebutuhan pokok tersebut dari daerah penghasil ke Kepri. Jika hal ini bisa dilakukan, harga beras di Kepri dapat tertekan hingga sampai sekitar Rp10 ribu per kg.(r)

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA DIREKTORAT JENDERAL PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN PENYAKIT KANTOR KESEHATAN PELABUHAN KELAS II TANJUNGPINANG Jalan S.M Amin Tanjungpinang 29111 Telepon (0771) 21652, Faksimile (0771) 313833, Email : karkes_tpi@yahoo.co.id

PENGUMUMAN LELANG Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Tanjungpinang akan mengadakan Lelang/Penjualan Non Eksekusi Barang Milik Negara dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Batam sebagai berikut : 1. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 4 (empat) Merk Toyota Model Minibus, type Kijang Super KF 70 Short, No. Polisi BP 1024 T, Tahun 1997, Warna Hijau Metalik, Nomor Rangka MHF11KF000020577, Nomor Mesin 7K-0191457. Limit Lelang Rp. 32.480.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 15.000.000,2. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 4 (empat) Merk Toyota Model Pick Up, type Super Kijang KF 52, No. Polisi BM 8069 ER, Tahun 1996, Warna Merah, Nomor Rangka MHF31KF5200032910, Nomor Mesin 7K-0070623. (BPKB Tidak Ada) Limit Lelang Rp. 11.070.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 5.000.000,3. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 2 (dua) Merk Suzuki, type FD 110 XCSD, No. Polisi BP 2541 T, Tahun 2005, Warna Hitam Silver, Nomor Rangka MH8FD110C5J-347591, Nomor Mesin E405-ID336147. Limit Lelang Rp. 1.064.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 500.000,4. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 2 (dua) Merk Suzuki, type FD 110 XCSD, No. Polisi BM 2067 W, Tahun 2005, Warna Hitam Silver, Nomor Rangka MH8FD110C5J-420969, Nomor Mesin E405-ID416170. Limit Lelang Rp. 1.064.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 500.000,5. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 2 (dua) Merk Suzuki, type FD 110 XCSD, No. Polisi BP 2520 T, Tahun 2005, Warna Hitam Silver, Nomor Rangka MH8FD110C5J-421042, Nomor Mesin E405-ID415936. Limit Lelang Rp. 1.064.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 500.000,6. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 2 (dua) Merk Suzuki, type FD 110 XCSD, No. Polisi BP 2505 T, Tahun 2005, Warna Hitam Silver, Nomor Rangka MH8FD110C5J-420324, Nomor Mesin E405-ID415930. Limit Lelang Rp. 1.064.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 500.000,7. 1 (satu) unit Kendaraan bermotor roda 2 (dua) Merk Honda, type C100, No. Polisi BP 2404 T, Tahun 1997, Warna Hitam, Nomor Rangka MHINFGA12VK-147432, Nomor Mesin NFGAE-1146673. Limit Lelang Rp. 1.064.000,Uang Jaminan Lelang Rp. 500.000,-

Pelaksanaan Lelang/Penjualan akan diselenggarakan pada : Hari / tanggal : Senin / 7 Desember 2015 Waktu : Pukul 10.00 WIB sampai selesai Tempat Lelang : KKP Kelas II Tanjungpinang Jl. S.M Amin Tanjungpinang Syarat-syarat Lelang : 1. Peserta Lelang diwajibkan menyetor uang jaminan penawaran lelang sebesar tersebut diatas, yang disetorkan secara tunai ke Pejabat Lelang paling lambat sebelum pelaksanaan lelang; 2. Peserta Lelang diwajibkan untuk membawa fotocopy identitas diri (KTP/SIM) pada saat pelaksanaan lelang. 3. Peserta Lelang wajib melakukan penawaran paling sedikit sama dengan Harga Limit, jika tidak maka akan dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti Lelang selama 3 (tiga) bulan berikutnya di wilayah provinsi Riau, Sumatera Barat, dan Kepulauan Riau; 4. Pemenang Lelang harus menyelesaikan pelunasan pembayaran harga lelang berikut bea lelang paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah ditunjuk sebagai pemenang lelang dan apabila tidak melunasi pada waktunya maka dinyatakan Wanprestasi dan uang jaminan disetorkan ke Kas Negara serta masuk dalam DAFTAR HITAM; 5. Peserta Lelang yang tidak ditunjuk sebagai pemenang lelang dapat mengambil kembali uang jaminannya tanpa potongan apapun; 6. Objek lelang yang ditawarkan sesuai dengan kondisi apa adanya (as is), karena itu Peserta Lelang diwajibkan untuk mengetahui / memeriksa objek yang akan dilelang dengan baik dan teliti; 7. Penawaran lelang dilakukan secara lisan dengan harga semakin meningkat; 8. Syarat-syarat lelang lainnya ditentukan pada saat lelang. 9. Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi Kantor Pertanahan Kabupaten Karimun Nomor Telepon : 0777 – 7366045 atau KPKNL Batam Nomor Telepon : 0778 – 469824, 469825. Tanjungpinang, 2 Desember 2015 Panitia Penjualan/Penghapusan BMN KKP Kelas II Tanjungpinang, ttd Indriani S.AP NIP. 19610313 198103 2 001

10

Bermodal Kunci T, Sebulan Curi 7 Motor Dedek Dibekuk saat Mencari Mangsa di DC Mall BENGKONG (HK) — Dedek Andosva Simbolon (35), pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dibekuk jajaran Polsek Bengkong saat sedang mencari mangsa di seputaran DC Mall, Jodoh, Selasa (1/12). Dengan bermodalkan kunci T, pria yang sekujur tubuhnya dipenuhi tato itu berhasil mencuri tujuh unit sepeda motor dengan mudah, dari berbagai merk dan jenis. Namun belum sempat menikmati hasil kejahatannya, ayah satu anak ini sudah keburu dibekuk polisi dan dihadiahi timah panas. Kapolsek Bengkong, AKP Syamsurizal, saat ekspose perkara tersebut mengatakan, tersangka Dedek dibekuk di jalan dekat DC Mall,

Jodoh, ketika sedang mencari target motor untuk dicuri. Kemudian dari tangan tersangka tersebut, diamankan tujuh unit sepeda motor berbagai jenis dan satu buah kunci T. " Modus tersangka mengincar sepeda motor terparkir agak jauh dari keramaian. Sedangkan rekan tersangka berinisial W (saat ini masih DPO), menunggu di motor yang berjarak tidak jauh dari lokasi yang ditargetkan," kata AKP Syamsurizal. Dijelaskan Kapolsek Bengkong, terungkapnya aksi Dedek tersebut berawal dari pengembangan terhadap seorang pria berinisial F yang dicurigai polisi mengendarai sepeda motor hasil curian. " Ketika sepeda motor

yang digunakan F itu dicek, dia tidak bisa menunjukan surat-surat kepemilikannya. Kemudian, ia mengaku meminjam motor itu dari Dedek. Lalu, kita lakukan pengejaran," lanjut Rizal. Setelah dilakukan penangkapan dan pemeriksaan, Dedek mengaku telah melakukan pencurian tujuh unit sepeda motor di tujuh TKP, yang beraksi sejak dua bulan terakhir. Namun, semua motor hasil curianya belum ada yang terjual. "Rencana memang mau saya jual untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. Motor-motor ini saya simpan di kawasan Royal Sincom, karena ada kawan kerja di sana. Tapi, sekarang dia tidak bekerja di sana lagi. Satupun belum ada yang laku, saya sudah ditangkap duluan,"

sesal pria yang tinggal di Bengkong Dalam itu. Pengakuan Dedek, untuk harga sepeda motor tersebut paling tinggi Rp 1 juta per unitnya, karena memang segitu harga standar motor hasil curian. " Kecuali kondisinya memang masih bagus dan baru. Saya keliling mencari sepeda motor. Target kebanyakan diparkiran kos-kosan," pungkasnya. Hingga saat ini, kasus Dedek masih diproses di Mapolsek Bengkong untuk melengkapi berkas perkaranya, sebelum diserahkan ke pihak Kejaksaan Negeri Batam. "Tersangka kita jerat Pasal 363 KUHP, tentang pencurian dengan pemberatan. Yaitu dengan ancaman maksimal tujuh tahun kurungan penjara. (vnr)

Lulusan Akpol Bodong Ditahan Tipu Uang Pacar Rp141 Juta SAGULUNG (HK) — Ari Suseno (27), ditangkap petugas Polsek Sagulung karena diduga menipu pacarnya sendiri Ar (22) hingga ratusan juta, Senin (30/11) malam. Dalam melancarkan aksinya, Ari mengaku kalau dirinya Lulusan Akademi Polisi (Akpol) angkatan tahun 2009. Pria yang tinggal di rumah toko (Ruko) Legenda Malaka itu ditangkap setelah Ar (22), pacarnya Bidan di rumah sakit di Batuaji. Kapolsek Sagulung, AKP Chrisman Panjaitan menjelaskan, penangkapan Akpol bodong ini berdasarkan laporan pacarnya sendiri, yang menjadi korban penipuan pelaku. Jumlah uang bidan itu yang sudah digasak pelaku sebanyak Rp 141 juta. Saat ditangkap, tersangka mengaku lulusan tahun 2009 dari Pekanbaru. Namun setelah ditelusuri ternyata bohong. Bahkan, pelaku ini sudah lama berpacaran. Tapi untuk mengelabui pacarnya, pelaku pun pernah menunjukkan fotonya berpakaian polisi di dalam hape-nya . Tujuannya agar pacarnya tertarik dan menuruti semua kemauan pelaku. " Iya, benar ada Akpol bodong kita amankan. Dan saat ini masih kita mintai keterangan," ujar Chrisman yang

ditemui di ruang kerjanya, Selasa (1/12) sore itu. Atas tindakan tersebut, pelaku akan dijerat pasal 378 KUHP tentang penipuan dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara. Ari Suseno yang menjadi tersangka kasus tersebut mengaku terobsesi menjadi polisi sejak kecil. Namun selalu kandas. " Iya, saya bercita-cita jadi polisi. Bahkan saya mulai kecil pengen jadi Polisi. Namun tetap gagal," ujarnya sambil tertunduk malu di Polsek Sagulung, kemarin. Ia juga pernah mencoba masuk dari Bintara. Namun tak lolos. Akan tetapi, dia kembali mencoba masuk tes melalui Akpol di Pekanbaru karena saran orangtuanya dan diberangkatkan ke Pekanbaru. Lantaran tak diterima jadi Akpol, tersangka kemudian membeli seragam polisi lengkap dengan atributnya di pasar. Saat mengantongi baju kotor polisi, Ari juga mengatakan sempat memberitahukan kepada orangtuanya jika dirinya diterima jadi anggota Polisi di Pekanbaru. Dan untuk mengelabui orangtuanya, pelaku pun pulang kampung menggunakan seragam polisi berpangkat Inspektur Polisi Dua (Ipda). "Sewaktu mencoba tes Ak-

pol itu, saya diberangkatkan orangtua saya ke Pekanbaru. Ternyata saya gagal. Takut papa saya menyesal, saya bilang lolos dan saya beli seragam polisi dan atribut serta pangkat, supaya orang saya percaya. Bahkan, saya pernah pulang kampung pakai seragam polisi ini," katanya lagi. Ketika di Batam, ia pun mengenal Ar dan menjalin hubungan berpacaran. Saat menjalin hubungan pacaran itu, pelaku mengaku dia anggota Polisi yang bertugas di Natuna. Sesaat itu juga, Ar per-

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

ARI SUSENO (27), tampak gagah saat mengenakan seragam polisi palsu menipu pacarnya sendiri Ar (22) hingga ratusan juta, Senin (30/11) malam.

Pengelola Tak mosa Nagoya, tidak dapat menunjukkan keberadaan IMBnya. "Kami sudah dapat laporan dari masyarakat setempat, ternyata benar pihak project manager di lapangan tidak bisa menunjukkan adanya IMB," ujar Harmidi Umar Husen. Padahal menurut Harmidi, PT Artha Utama Propetindo developer sebagai pengembang harusnya mengantongi IMB sebelum memulai pengerjaan, ini justeru di-

Dari Halaman 9 jawab masih sedang pengrusan. "Keterangan pihak pengelola, izinnya sedang dalam pengurusan. Ini benar-benar satu kecolongan," tegasnya. Dalam temuannya, lanjut Harmidi, tidak hanya pihak Formusa Residance, tetapi pihaknya dalam menjalankan tugas pengawasan sering kali menemukan hal yang sama. "Kami akan panggil mereka nanti untuk dilakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP),

apa sebenarnya yang menjadi kendala mereka sehingga izin yang mereka masih proses," terangnya. Hal senada juga disayangkan Wakil Ketua Komisi I DPRD Batam, Eki Kurniawan, menurutnya sangat disayangkan seorang pengembangan dengan modal yang begitu besar tetapi tidak taat. Karenanya, ia bersama komisinya merencanakan memanggil pihak pengembangan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP).

"Kita akan minta penjelasan mereka, ini sebuah pengangkangan aturan," terangnya. Bila dalam perjalanan tidak bisa menunjukkan IMB, maka menurutnya harus ada sanksi tegas dari pemerintah kota, minimal tidak boleh beroperasi sementara waktu. "Yang pasti kita akan rekomendasikan ke dinas terkait agar operasionalnya dihentikan sementara waktu," kata politisi PPP ini. ***

Kegiatan yang mengundang 25 orang Kepala Sekolah di Lingga itu juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupat-

en Lingga, Said Parman dan Kepala Bidangnya, Muslim. Dalam sambutannya Said mengatakan, pihaknya menyambut baik kegiatan itu. "Semoga ke depan BNNP Kepri dapat bersinergi dengan kami dan rutin melaksanakan kegiatan di Lingga”. “Keinginan BNNP Kepri agar segera ada kebijakan terkait dengan P4GN di Lingga akan lekas kami tindak lanjuti dengan melaporkan output dari kegiatan ini ke bapak Bupati. Meskipun di Lingga kasus penyalahgunaan narkoba pada generasi muda hampir tidak ada,tapi, kita semua tetap waspada dan bergandengan tangan bersama-sama menyelamatkan generasi muda dari narkoba. Dan sudah dapat dipastikan narkoba adalah penghalang kesuksesan dan membuat generasi muda menjadi bodoh dan gila,” tambah Said. Sementera narasumber dari BNNP Kepri, Ali Chozin, mengungkapkan, pencegahan adalah proses dan pendidikan juga merupakan proses. "Kami mengajak dinas pendidikan Lingga untuk turut berpearan serta dalam P4GN. Semua itu dalam rangka mempersiapkan generasi muda

kita menyongsong Indonesia Emas sehingga terwujud masyarakat dan generasi muda yang sehat dan cerdas”. Ali juga menambahkan, bahaya dan resiko penyalahgunaan narkoba saat ini telah menjadi pengetahuan umum yang harus diketahui semua orang. "Untuk dapat menjadi generasi emas di masa mendatang, maka harus mampu menolak narkoba serta mampu menciptakan lingkungan sekitarnya bersih dari narkoba. Selain itu pemerintah juga telah melakukan upayaupaya meng counter narkoba mulai dari Undang-Undang No 35 thn 2009, Inpres No 11 thn 2012, Perpres No 23 thn 2010 hingga Peraturan Menteri. Hal ini menunjukkan semua instansi dan lapisan masyarakat harus bersatu untuk mensukseskan P4GN”. Sebelum kegiatan berakhir, Muslim berpesan, setelah mengikuti kegiatan advokasi P4GN itu, para kepala sekolah dan pengawas sekolah dapat lebih berperan aktif untuk turut serta menginformasikan bahaya narkoba kepada anak didiknya demi masa depan bangsa ini dan kemajuan Lingga tentunya”. (r)

BNNP Kepri Negeri 1, melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga kabupaten Lingga melakukan kegiatan advokasi guna membuat kebijakan P4GN.

Dari Halaman 9

PENGUMUMAN KEDUA LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Regional Wholesale Credit Recovery Medan dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Batam akan melaksanakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan berdasarkan Pasal 6 Undang-undang No. 4 tahun 1996 tentang Hak Tanggungan Atas Tanah Beserta Benda-benda yang Berkaitan Dengan Tanah atas barang-barang jaminan milik debitur PT. Buntara Karsa Praptama sebagai berikut : 1 (satu) bidang tanah luas 942 m2 berikut bangunan gudang di Komplek Gudang Tunas Industrial Estate Type 6 No.J Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam, Propinsi Kepulauan Riau, SHGB No.25203/Kel. Belian tanggal 15-05-2013 berlaku s.d tanggal 24-08-2030 terdaftar atas nama PT. Buntara Karsa Praptama. (Setoran Jaminan Rp.2.100.000.000,- : Limit Rp.4.100.000.000,-) . Dengan ketentuan : 1. Lelang dilaksanakan dengan penawaran secara tertulis tanpa kehadiran peserta lelang dengan cara penawaran melalui internet (open bidding) dengan Aplikasi Lelang Internet (ALI) yang diakses pada alamat domain: https://www.lelangdjkn.kemenkeu.go.id/. Tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Prosedur Lelang” dan “syarat dan ketentuan” pada domain tersebut. 2. Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun pada alamat domain di atas dengan merekam dan mengunggah softcopy KTP serta memasukkan data NPWP dan nomor rekening atas nama sendiri. 3. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan lelang dengan ketentuan sebagai berikut : a. Jumlah nominal yang disetorkan harus sama dengan uang jaminan yang disyaratkan diatas dan disetorkan sekaligus (bukan dicicill/diangsur); b. Setoran uang jaminan lelang harus sudah efektif diterima di Rekening KPKNL Batam selambat-lambatnya 1 hari kerja sebelum pelaksanaan lelang. c. Uang jaminan lelang disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) masing-masing peserta lelang. Nomor VA dapat dilihat pada menu status lelang di alamat domain masing -masing peserta lelang setelah berhasil melakukan pendaftaran dan data identitas dinyatakan valid sesuai dengan yang diberikan peserta serta peserta sudah memilih barang yang dilelang di atas. 4. Tata cara penawaran dan pelaksanaan lelang diatur sebagai berikut : a. Penawaran lelang diajukan melalui alamat domain di atas pada hari Rabu, 16 Desember 2015 pukul : 09.00 s/d 12.00 waktu server ALI (sesuai WIB). b. Peserta lelang diharapkan menyesuaikan diri dengan penggunaan waktu server yang tertera pada alamat domain di atas; c. Penawaran harga lelang menggunakan token yang akan dikirimkan secara otomatis dari alamat domain di atas ke email masing-masing peserta lelang setelah peserta lelang menyetor uang jaminan lelang dan tidak ada dalam daftar hitam/blacklist serta memenuhi persyaratan; d. Penawaran lelang dimulai paling sedikit sama dengan nilai limit dan dapat dikirimkan berkali-kali sesuai kelipatan yang telah ditetapkan dengan menggunakan token lelang yang sama; 5. Pemenang lelang harus melunasi harga lelang dan bea lelang sebesar 2% dari harga lelang paling lambat 5 (lima) hari kerja sejak pelaksanaan lelang. Apabila wanprestasi atau tidak melunasi kewajiban pembayaran sesuai ketentuan di atas, maka pemenang lelang dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti lelang selama 6 (enam) bulan di seluruh wilayah Indonesia dan uang jaminan akan disetorkan ke kas negara. 6. Obyek lelang dijual dalam kondisi apa adanya. 7. Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Jl. Raja Ali Haji No.39 - Batam Nomor Telepon (0778) 422079, 422020 atau KPKNL Batam Nomor Telepon : 0778 – 469824, 469825. Batam, 02 Desember 2015 PT. Bank Mandiri (persero),Tbk Regional Wholesale Credit Recovery Medan

KPKNL Batam

caya karena ditunjukkan fotonya tersebut. Dan menuruti kemauan pelaku hingga meminta uang sebanyak Rp 141 juta dengan cara bertahap. "Saya minta uang dari pacar saya itu karena orangtua saya sakit dan sedang operasi dikampung. Tak itu saja, uang itu saya gunakan untuk membayar utang orangtua lantaran sempat rumah terjual dikampung. Dan sisanya untuk makan seharihari saya di Batam ini. Saya pun nyesal pak," akunya Ari Suseno. (ded)

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk

Editor: Sofyan, Layouter: Mario


CMYK

Karimun

Rabu, 2 Desember 2015

11

Dihipnotis, Rp25 Juta Lesap KARIMUN (HK)-Titi Purwanti, karyawan Batam Jet dihipnotis seorang pemuda saat mengambil uang di Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank BRI di kawasan Taman Bunga, Tanjungbalai Karimun, Senin (30/11). Korban mengalami kerugian Rp25 juta. Ilham Liputan Karimun Namun sehari kemudian, pelaku berhasil dibekuk polisi saat hendak membeli tiket kapal Batam Jet tujuan Batam, Selasa (1/12) sekitar pukul 9.00 WIB. Titi saat ditemui di Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun menceritakan, saat itu dia hendak mengambil uang di ATM Taman Bunga, tapi mendadak mesin ATM jadi macet. Saat kebingungan itu, tiba-tiba datang seseorang yang menyarankan agar menghubungi nomor handphone yang ada di sekitar ruang ATM tersebut. “Saat saya hubungi nomor tersebut, ada suara laki-laki. Dia bilang kalau mau ATM nya diblokir secara otomatis, maka turuti

kata-katanya. Tiba-tiba saja saya mengikuti apa saja yang dikatakannya. Saya memencet semua nomor sesuai perintah dia. Setelah komunikasi itu, saya tetap tak bisa transaksi,” cerita Titi. Setelah mengikuti semua perintah pelaku, namun korban tetap tak bisa melakukan transaksi. Korban makin bertambah bingung. Namun, dia masih sempat menceritakan peristiwa tersebut kepada saudaranya. Saudara korban selanjutnya melaporkan kejadian tersebut ke kantor cabang BRI Meral. Saat itu juga, kata dia, petugas BRI memeriksa semua kegiatan transaksi di seluruh ATM BRI yang ada di Karimun melalui rekaman CCTv yang dipasang di ATM itu. Dari seluruh rekaman yang ada, ternyata terdapat

satu orang yang melakukan transaksi mencurigakan di ATM Pasar Puan Maimun. Pelaku kemudian di foto dan gambarnya disebarkan di lokasi strategis termasuk di pelabuhan. “Ternyata, sekitar jam 9 pagi pelaku tersebut membeli tiket Batam Jet tujuan Batam di tempat saya bekerja. Saat membeli tiket tersebut, dia masih menggunakan topi dan baju yang sama. Disamping dia juga terlihat orang yang menyuruh saya menghubungi nomor handphone yang sudah tersedia di ATM itu,” terang Titi. Dijelaskan, karyawan lain yang sudah mengantongi foto tersebut merasa curiga dengan pelaku. Apalagi, baju dan topi yang dikenakannya masih sama dengan yang ada dalam foto. Saat itu juga, karyawan tersebut langsung menghubungi polisi yang bertugas di pelabuhan. Saat itu pelaku dibekuk polisi. Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari polisi terkait kejadian itu. (ham)

ILHAM/HALUAN KEPRI

RAKOR KEMARITIMAN —Staf Ahli Menpolhukam Laksamana Muda Dr Surya Wiryanto saat memimpin Rakor Instansi Kemaritiman di Gedung Nasional Tanjungbalai Karimun, Selasa (1/12) Berita halaman 1.

Babinsa Siap Amankan Pilkada di Hinterland KARIMUN (HK) — Bintara kata Syahrulman di PelabuPembina Desa (Babinsa) yang han KPK kemarin pagi. Keberangkatannya menuju bertugas di Pulau Belat, Kecamatan Belat, Sersan Dua (Ser- Belat adalah sebagai tugas da) Syahrulman, siap mengam- pengecekan wilayah yang juga ankan pelaksanaan pilkada di bersempena dengan pelaksanwilayah hinterland Karimun. Ia aan Pilkada Kabupaten Kamenilai, mengamankan rimun dan Provinsi pilkada adalah tangKepri. Syahrulman gungajawab yang mulia. pun menjelaskan “Saya sedang tugas pokoknya bahmenunggu kapal tuwa harus tetap saiajuan Belat untuk menga di tempat dan jalankan tugas di Babmengamankan insa pada Kecamatan wilayah kerjanya yang telah memekaragar tetap kondusif. kan diri dari KecamaKarena merupakan tan Kundur Utara itu. suatu kewajiban Di sana ada enam desa Syahrulman baginya dalam meyang kemudian dibennyukseskan Pilkada. tuk dua Babinsa. Jadi “Saya baru selesaya ditugaskan untuk di Pulau sai piket dar Kodim dan meBelat membawahi tiga desa mang setiap tiga bulan sekali yakni Desa Sebele, Desa Sun- harus datang ke Kodim untuk gai Asam dan Desa Tebias,” piket. Setelahnya kembali lagi

CMYK

ke tempat tugas. Sebelum di Belat saya ditempatkan di Babinsa sekitar Kundur Kota dan pemindahan tugas saya pun sudah sekitar setahun lebih. Alhamdulillah saya punya pengalaman bagaimana tinggal di wilayah pulau yang justru menemukan nuansa baru,” katanya. Nuansa baru yang dimaksud adalah, ketika di kota bertemu dengan masyarakat di jalan tidak ada yang menegur. Tapi berbeda ketika di pulau, ketika melintas di jalan dan menemukan masyarakat maka pasti ada tegur sapa. Terkait pengamanan pilkada, sejak tahapan telah berlangsung status tetap siaga. Namun untuk siaga satu masih menunggu informasi dari atasannya. “Netralitas TNI dan pro-

fesional Babinsa tidak terlepas dari sapta marga sumpah prajurit dalam delapan wajib TNI, yang kita harapkan sukses dan aman sempena Pilkada ini,” katanya. Menurutnya, ia tidak boleh berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) ketika masa pencoblosan dan jarak paling dekat adalah 100 meter dari lokasi. Sehingga tugas yang diemban memang harus dipantau dari jauh namun situasi wajib tetap kondusif. “Memang kalau bertugas di pulau-pulau banyak pengalaman yang tidak terlupakan. Seperti misalnya ketika akan pergi ke suatu pulau jika kita ketinggalan kapal maka kacau lah semua kerja, sementara jadwal kapal tidak menentu. Intinya hambatan cuma transportasi saja,” katanya.(gan)

Editor: Rinaldi Samjaya, Layouter : Nazar


Anambas

Rabu, 2 Desember 2015

12

Pegawai Negeri Sipil Mulai Resah Bakal Tidak Dapat Kesra ANAMBAS (HK) — Pegawai Negeri Sipil (PNS) dijajaran Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas mulai resah karena bakal tidak mendapat tunjangan kesejahteraan (kesra) Yudi Liputan Anambas Keresahan itu beralasan karena pada akhir tahun 2014 Pemerintah daerah hanya membayarkan kesra pegawai hanya 50 persen. “Ada kabar yang beredar sesama PNS saat ini begitu. Hanya untuk tahun ini, kabarnya tidak bibayarkan sama sekali kesra kita untuk bulan November maupun Desember. Sementara tahun lalu, masih dibayarkan meskipun hanya 50 persen untuk dua bulan itu,” ungkap seorang PNS yang enggan menyebutkan namanya, Selasa (2/11). Keresahan yang sama juga diungkapkan PNS berinisial R. Ia mengungkapkan jika memang pemda tidak membayarkan kesra para pegawai dengan alasan defisit anggaran, tentu dirinya dan PNS lain akan sangat kecewa atas kebijakan tersebut. “Tahun 2015 ini kesra kita kan sudah dipotong sebesar 30 persen dengan alasan

defisit anggaran. Sekarang mau tidak dibayarkan pula untuk dua bulan ini dengan alasan kas kosong. Terancamlah hidup, dari kesra inilah kami harapkan untuk memenuhi kebutuhan hidup selama ini,” keluhnya. Apalagi tak dapat dipungkiri untuk gaji sudah dipotong dengan pinjaman bank tentu ini akan sangat menyakitkan. Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Anambas, Zulfahmi yang dikomfirmasi mengaku, jika tunjangan kesra pegawai Anambas saat ini memang sedang terancam. Hal ini disebabkan, selain kas daerah menipis Pemerintah Pusat juga dikabarkan tidak akan menyalurkan dana triwulan IV ke Anambas karena alasan kondisi keuangan. “Angkanya sekitar Rp48 miliar lagi untuk dana triwulan ke IV yang tidak disalurkan pusat. Dampaknya kesra bisa terancam. Yang akan

BTD

MENGECEK ABSENSI — Mantan Wakil Bupati Anambas, Abdul Haris saat mengecek absensi kehadiran PNS di Dinas Kehutanan, beberapa waktu lalu. Para PNS di satu sisi dituntut bekerja dengan disiplin tinggi namun di pihak lain mengharapkan perhatian akan kesejahteraan mereka. kita terima pada Desember ini hanya dana royalti pertambangan umum sebesar

Satpol PP Bakal Pindah ke Satlinmas ANAMBAS (HK) — Perintah akan memindahkan personil Satpol PP yang belum berstatus PNS ke Satlinmas, karena anggota Satpol PP yang bertugas menegakkan Perda, sehingga harus berstatus PNS. Hal tersebut pernah dilontarkan Pj Gubernur Kepri. Plt Kasatpol PP Anambas Redo L.F. Grav tidak menampik pernyataan yang disampaikan oleh ?Pj. Gubernur Kepri tersebut. menurutnya diatur PP nomor 6 tahun 2010 yang mewajibkan personil Satpol PP harus berstatus sebagai PNS. Kendati demikia saat ini pihaknya belum menerima surat baik dari Kemendagri maupun dari Pemprov Kepri terkait hal itu.

“Selama ada arahan nantinya akan kami konsultasikan. Yang jelas kami tidak boleh menentang yang lebih tinggi,” paparnya. Redo menyebutkan, saat ini total anggota Satpol PP di Anambas sebanyak 165 orang. Jumlah tersebut, terdiri dari 140 orang anggota Satpol yang tidak berstatus sebagai PNS. Jumlah PNS yang ada di Satpol PP itu pun, tidak termasuk pada formasi khusus Satpol PP. “Untuk PNS di Satpol ada 12 orang, termasuk Plt. Kasatpol. Untuk Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) sebenarnya ada sebanyak 13 orang yang tersebar pada beberapa SKPD. Linmas ini kan satuan yang

dibentuk dari masyarakat. Fokusnya selain pengamanan Pemilu, juga melekat di desa-desa. Artinya, lebih kepada swadaya masyarakat,” bebernya. Seorang Anggota Satpol yang enggan menyebutkan namanya mengaku pasrah. Ia dan kawan-kawan khawatir dengan nasib mereka, bila seandainya pemindahan tersebut benar-benar terealisasi. “Masuk Satpol ini bukan masuk lamaran, terus masuk. Maksudnya ada proses mulai dari pelatihan dan ada sertifikatnya telah mengikuti diklat Satpol. Oleh karena itu, kalau dibilang terima atau tidak, kami lebih tak terima,” sesalnya.(yud)

Rp29 miliar dan Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp15,8 miliar. Dengan total sebesar Rp44,8 miliar, setelah dana ini ditransfer pusat, tidak akan ada lagi pencaiaran,” ungkapnya. Tidak hanya dana triwulan IV yang tidak dicairkan akan tetapi, dana Taskin dari Provinsi yang tersisa sebesar Rp20 miliar juga tidak bisa dicairkan. Lagi-lagi, dengan

alasan yang serupa. “Total dana Taskin ini sebesar Rp29 miliar. Yang baru dikucurkan sebesar Rp9 miliar. Sementara Rp20 miliar lagi tidak bisa cair,” bebernya. Ketua Komisi II DPRD KKA mengaku sangat kecewa atas kebijakan yang diambil Pemda Anambas selama ini terutama menyangkut tunjangan kesejahteraan bagi pe-

gawai. Pasalnya, hingga kini DPRD tidak pernah dilibatkan sama sekali dalam pembahasan untuk pemotongan kesra bagi pegawai selama ini. “Sampai saat ini kita tidak pernah dilibatkan termasuk pemotongan kesra pegawai sebesar 50 persen pada November dan Desember 2014 lalu. Harusnya kan kita dilibatkan apabila ada perubahan perda tentang

kesra ini,” terang Yusli. Namun berdasarkan kabar yang mereka terima, dengan adanya uang masuk ke kas daerah sebesar Rp30 miliar lebih, harusnya tidak mengancam kesra bagi pegawai. “Berita dari Pemda, ada dana masuk sebesar Rp30 miliar. Untuk itu kami rasa terkaferlah untuk membayar kesra pegawai sampai akhir tahun ini,” pungkasnya. ***

Pembahasan APBD 2016

Banggar DPRD dan TAPD Belum Sepakat ANAMBAS (HK) — Rapat antara Tim Banggar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) sepakat menyusul beberapa anggaran yang disampaikan Pemerintah Daerah masih berupa asumsi. “Anggaran pendapatan yang disampaikan pemerintah dalam KUAPPAS beberapa diantaranya masih berupa asumsi belum dalam bentuk PMK,” demikian disampaikan Darrusman, Anggota Banggar DPRD KKA, Selasa (1/12). Yang dipinta DPRD sebut Politisi Partai Bulan Bintang (PBB) itu, walapun hanya asumsi namun yang masuk akal dan tidak terlalu

besar. Dikhawatirkan jika dana itu tidak ada maka akan terjadi defisit anggaran kembali. “Anggaran yang disampaikan itu harus jelas kita ingin APBD tahun 2016 ini benar-benar riil dan memang ada anggarannya.” tegasnya. Pria yang akrab dipanggil Iman menilai, saat ini pemerintah hanya setengah hati bermitra dengan DPRD. Pasalnya dalam beberapa urusan pemerintah hanya jalan sendiri, dan DPRD sebagai mitra kerja tidak dilibatkan sama sekali. Menyinggung Dana Bagi Hasil saat ini turun drastis hanya Rp7.6 M, Iman menyampaikan bahwa Sekretaris Daerah mengajak DPRD untuk membentuk Tim un-

tuk mempertanyakan DBH ke Pemerintah Pusat, mengingat Anambas merupakan salah satu daerah penghasil. “Kalau saat ini kita kepusat apakah mungkin berhasil, sedangkan waktu sudah tidak memungkinkan, kenapa tidak sejak awal kita ke pemeritah pusat,” sesalnya. Iman mengungkapkan, keterlambatan pemerintah dalam menyampaikan KUAPPAS menjadi kendala, karena seharusnya di bulan Juli sudah dimasukan. Sebenarnya jika pemerintah dan DPRD itu bisa sejalan tentu banyak persoalan yang dapat diatasi, salah satunya adalah ketergantungan Anambas dengan pusat. “Ketergantungan ini ke depan harus segera disele-

saikan jangan sampai dibiarkan secara terus menurus harus ada solusinya,” paparnya. Anambas sendiri tambah Iman, sebenarnya bisa meraup PAD dari beberapa item yang selama ini tidak tersentuh pemerintah salah satunya yakni dibuat gudang logistik di Kecamatan Palmatak yang khusus menampung barang kegiatan perusahaan Migas yang basecampnya di Anambas. Lain lagi dengan air di Pulau Bayat yang selama ini juga dibeli oleh perusahaan migas. “Ini beberapa sumber PAD yang dapat gampang dan cepat diperoleh pemerintah, sebelum potensi wisata dan lainnya dikembangkan, karena itu masih butuh waktu,” tegasnya.(yud)

Editor: Nico, Layouter: Agung Raharjo


Natuna

Rabu, 2 Desember 2015

13

Anggaran Subsidi Listrik Masih Dibahas RANAI (HK) — Anggota Komisi II DPRD Natuna, Marzuki mengatakan bahwa anggaran untuk subsidi listrik sudah tercantum pada angka nota keuangan yang disampaikan pemerintah kabupaten (Pemkab) beberapa waktu lalu. Saat ini anggaran tersebut sedang dalam pembahasan. hak terkait, diantaranya Distamben Kabupaten Natuna dan Perusda Natuna. "Ya betul anggaSelain memangrannya memang magil dua lembaga di suk di APBD ini, cuatas, pihaknya juga ma perlu pembahamenyerap berbagai san lebih lanjut," aspirasi dari masyakata Marzuki di rurakat terutama seang kerjanya, Jalan kali masyarakat yaYos Sudarso Ranai, ng berasal dari desaKecamatan Bungudesa di mana listrik ran Timur, Selasa (1/ pedesaan tersebut 12). di operasikan. Dikatakannya, "Karena ini memarzuki proses pembahasan nyangkut anggaran anggaran yang satu ini me- yang cukup besar, sementamerlukan waktu yang cukup ra anggaran daerah yang panjang untuk bisa disetu- tersedia cukup terbatas juai. Ia mengaku sudah maka kita menganggap perMemanggil beberapa pi- lu untuk melakukan pemba-

Faturahman

Liputan Natuna

hasan yang cukup rinci termasuk melibatkan instansi lain dan itu sudah kita lakukan," terangnya. Menurutnya, kegiatan subsidi listrik harus dijalankan oleh pemerintah kabuapten, karena listrik merupakan keperluan dasar masyarakat yang wajib terpenuhi guna mendorong kehidupan mereka ke arah yang lebih maju. "Ya harus ada anggaran itu, cuma kita perlu sesuaikan dengan kemampuan anggaran yang ada, itu lah gunanya kita bahas," tegas Marzuki. Total anggaran untuk kegiatan subisidi listrik di atas sekitar Rp45 miliar pertahun dengan rincian Rp28 miliar unntuk listrik 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Serasan, Kecamatan Midai dan Kecamatan Bunguran Utara. Sementara Rp17 miliar untuk anggaran listrik pedesaan yang dioperasikan di 17 desa yang tersebar di Kabupaten Natuna. ***

KPU Gelar Bimtek KPPS Upaya Mensukseskan Pilkada Serentak RANAI (HK) — Jelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kepulauan Riau beserta bupati dan wakil bupati Natuna, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Natuna menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada ketua dan anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) se-Kecamatan Bunguran Timur, Senin (30/11) di Rumah Makan Sisi Basisir, Ranai. Acara bimtek dipimpin langsung Ketua KPU Kabupaten Natuna, Affuanris menekankan kepada para anggota KPPS mendapatkan pengetahuan tentang kegiatan teknis teknis Pilkada, diantaranya tahapan pemungutan dan penghitungan suara serta rekapitulasi penghitungan suara di PPK. KPU turut andil untuk mantapkan pengetahuan semua anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS). Tujuannya, agar tak terjadi kesalahan teknis seperti keliru penghitungan surat suara saat pemungutan suara. Ketua KPU Kabupaten Natuna Affuanris mengatakan, Pelatihan KPPS se Kecematan Bunguran Timur ini

digelar secara maraton. "Pelatihan KPPS dilakukan di tingkat se kecamatan Bunguran Timur. Mereka akan diberi bimbingan tentang kerja-kerja KPPS," kata pria yang akarap disapa Aff ini. Lanjutnya, Salah satu contohnya yakni teknis pendistribusian undangan pemilih harus dilakukan sampai ke tangan pemilih. Hal-hal seperti itu tak boleh disepelekan karena berkaitan langsung dengan pelaksanaan pemungutan suara pada 9 desember mendatang," kata Aff. Lanjut Aff, selain itu, mereka dilatih tentang tata cara penghitungan suara, perlakuan terhadap saksi hingga teknis menentukan surat suara sah atau tidak. Pelatihan kepada anggota KPPS dilakukan KPU bersama panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS) di tingkat kelurahan. Sebelumnya, KPU sudah memberi pelatihan kepada PPK dan dan PPS. Aff memastikan, anggota KPPS direkrut dari warga yang berdomisili di sekitar TPS. Mereka umumnya sudah memiliki pengetahuan

DOK HALUAN KEPRI

COFFE MORNING — Bupati Natuna, Ilyas Sabli memberikan keternagan kepada awak media disela-sela acara coffe morning bersama media beberapa waktu lalu. Ilyas mengungkap sejumlah hal penting tentang pembangunan Natuna ditengah keterbatasan anggaran.

PPS Ingatkan Masyarakat Gunakan Hak Pilih

dasar dan pemahaman umum tentang penyelenggaraan pemilu. Namun demikian harus tetap diberi pelatihan agar pelaksanaan pemungutan suara berlangsung lancar. Untuk diketahui, setiap KPPS terdiri dari tujuh orang anggota. Ketua PPK Kecamatan Bunguran Timur, Mustafa mengatakan, saat ini sudah membentuk KPPS di wilayah kecamatan Bunguran Timur. "Tugas mereka diantaranya menyelenggarakan pemungutan dan penghitungan suara dan membuat berita acara perolehan suara. Karena itu mereka wajib mengikuti bimtek ini,"jelas Mustafa. Lanjut Mustafa, Kemudian apabila ada kesalahan penulisan data dalam formulir C1, maka pembetulannya dilakukan dengan cara dicoret dan diparaf oleh ketua KPPS dan saksi pasangan calon. Untuk penggunaan DPTb-2 atau pemilih tambahan yang belum terakumulasi dalam DPTb-1, jumlahnya tidak boleh melebihi daftar yang tertera dalam DBTb-2. “Kami juga meminta agar kolom-kolom kosong yang tidak terisi data angka agar diisi dengan tanda silang (x)," jelasnya. (mam)

RANAI (HK) — Sekretaris PPS Kecamatan Bunguran Timur, Wan Syazali, meminta para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan warga di Natuna untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 9 Desember 2015. "Saya harapkan hak suara warga yang terdaftar sebagai pemilih dapat disalurkan dengan baik di setiap TPS," ungkap Wan Syazali, di Kantornya, Keluaran Ranai Kecamatan Bunguran Timur. Selasa (1/12). Lanjut Wan, bagi pendatang diluar Kabupaten Natuna atau diluar Kepulauan Riau yang tidak memiliki KTP Natuna tidak bisa memilih. "Bagi warga pendatang yang tidak memiliki KTP

Natuna tidak diperkenankan untuk memilih dalam pilkada serentak mendatang. Karena ini pilkada serentak mereka harus memiliki KTP domisili setempat, ini semua mengacu kepada aturan dalam pilkada serentak. Tapi untuk pemilih yang pindah memilih diluar kecamatan mereka bisa memilih, dengan mengisi kertas A5," jelas Wan. Wan juga mengatakan, proses Pilkada menjadi ajang demokrasi masyarakat secara langsung untuk memilih pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau serta Bupati dan Wakil Bupati Natuna periode 20152020. Dia berharap, semua tahapan Pilkada yang sudah dijalankan Komisi Pemilihan

Umum dapat berjalan lancar, aman dan sukses hingga selesai terpilih pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Natuna untuk memimpin Kabupaten Natuna lima tahun ke depan. "Hak suara warga sangat menentukan perjalanan Kabupaten Natuna untuk pelaksanaan roda pemerintahan, pembangunan dan pelayanan untuk masyarakat,"ujarnya. Pilkada Gubernur Kepulauan Riau diikuti dua pasangan calon masing - masing, Nomor 1, Muhammad Sani dan Nurdin Basirun, Nomor 2, Soerya Raspationi dan Ansar Ahmad. Sedangkan untuk pilkada Bupati Natuna diikuti lima pasangan calon, masing-masing,

Nomor 1, Rodial Huda dan Rusdi, Nomor 2, Ilyas Sabli dan Wan Arismunandar, Nomor 3, Imalko dan Mustamin Bakri, Hamid Rizal dan Ngesti Yuni Suprapti, Nomor 5, Dedy Yanto dan Muhammad Yunus. (mam)

Wan Syazali

ISTIMEWA

PELANTIKAN anggota PPS dan PPK se-Kabupaten Natuna beberapa waktu lalu

Editor : Amir Yunus, Layout : Nazar


CMYK

Lingga

Rabu, 2 Desember 2015

14

BERLANGGANAN KORAN / IKLAN / PENGADUAN MASYARAKAT KABUPATEN LINGGA HUB : 0852 6548 7888

Pengerjaan Kantor Desa Mangkrak LINGGA (HK) — Pengerjaan pembangunan Kantor Desa Tajur Biru mangkrak. Ditengarai terhambatnya proyek ini akibat terkendala anggaran dana desa (ADD) tahap II. Nofriadi Putra Liputan Daik Informasi di lapangan, pengerjaan gadung Desa Tajur Biru, melalui alokasi ADD. Pengerjaan dimulai sejak September lalu, melalui swadaya masyarakat. Pantauan di lapangan, sejumlah bahan bangunan seperti kayu, atap dan bahan lainnya tergeletak begitu saja, tanpa ada satu orang pekerja bangunan di gedung tersebut. Amang, warga Desa Tajur Biru menuturkan ia juga tidak tahu pasti kenapa kantor desa tersebut tidak dikerjakan. "Tidak tahu juga (penyebabnya). Tapi ini belum selesai memang," katanya, Selasa (30/11). Kantor Desa Tajur Biru, tutur Amang, saat ini masih menyewa, begitu juga dengan gedung BPD-nya. Untuk itu, ia sebagai warga berharap gedung kantor Desa Tajur

Biru cepat selesai dibangun. "Harapannya sampai selesai. Supaya desa punya kantor sendiri," ujarnya. Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat Tajur Biru Nizar mengatakan, pengerjaan bangunan kantor desa tersebut sudah sekitar 60 persen. "Ini terkendala pencairan mereka. Pertengahan Desember harus siap. Pokoknya dah selesai semua," ujarnya. Dikatakan, bahan-bahan bangunan sudah cukup material. Serta pengerjaan ini tidak melalui kontraktor namun melalui swadaya masyarakat. Beberapa pengerjaan seperti dinding bangunan sudah terpasang. Hanya tinggal pengerjaan pemasangan atap saja. "Mudah-mudahan selesai tinggal kerjakan atap. Mereka terhambat administrasi juga," imbuhnya.***

NOFRIADI PUTRA/HALUAN KEPRI

BANGUNAN MANGKRAK — Pengerjaan gedung Kantor Desa Tajur Biru mangkrak, Selasa (1/12). Terlihat seorang warga yang melintasi bangunan itu melihat atap gedung belum terpasang.

Warga Padati Kampanye Ican-Isnin LINGGA (HK) — Warga Singkep, simpatisan dan pendukung memadati kampanye akbar yang dilakukan pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lingga, Ikhsan Fansuri-Isnin di lapangan Merdeka Dabo Singkep, Selasa (1/12).

"Mari kita bangun Kabupaten Lingga bersama-sama. Karena daerah ini adalah daerah yang besar dan luas yang menjadi potensi untuk pembangunan ke depan. Daratan dan lautan serta terdiri dari 500 lebih pulau, menjadi potensi yang besar.

Semuanya ini, nantinya untuk membangun Kabupaten Lingga ke depan," kata Ikhsan dalam orasi politiknya. Dalam melaksanakan pembangunan, kata Ican sapaan calon Bupati Lingga ini, kedepan perlu kekompakan dan hal ini sudah terlihat

JEFRIADI/HALUAN KEPRI

PASANGAN calon Bupati dan Wakil Bupati Lingga melakukan orasi politik dalam kampanye akbar di lapangan Merdeka Dabo Singkep, Selasa (1/12).

dari moto kabupaten Lingga bertingkap alam berpintu ilahi. Semua sudah tersirat didalamnya. Dilanjutkannya, untuk menggalakan investasi di berbagai bidang, paslon ini menekankan pentingnya investasi yang ramah lingkungan seperti pertanian, perkebunan. "Untuk menggalakan peningkatan di bidang pertanian, kita tidak boleh terpaku dengan anggaran APBD kita saja. Tetapi kita harus mencari celah untuk menarik dana dari pusat, hal inilah yang sudah saya lakukan selama ini," ujarnya. Sementara itu, Isnin dalam orasinya menenkankan tentang pentingnya peningkatan di bidan kesehatan dan pendidikan. Untuk bidang pendidikan, menurutnya, selain meningkatakan pendidikan formal. "Pendidikan informal juga sangat penting untuk ditingkatan. Kita berencana untuk mengadakan sebuah

PPK, PPS dan KPPS Ikut Bimbingan Teknik LINGGA (HK) — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lingga menyelenggarakan bimbingan teknis (bimtek) pemungutan, pengitungan suara di TPS dan rekapitulasi hasil perolehan suara di tingkat

CMYK

PPK di Gedung Nasional Dabo Singkep, Senin (30/11). Agussyuriawan, Ketua KPU Lingga menjelaskan bimtek ini dilakukan untuk meminimalisir kesalahan dalam pemungutan suara

pada 9 Desember 2015 mendatang. Karena itu langkah bimbingan ini sangat perlu untuk diketahui bersama, agar tidak terjadi kebingungan saat proses pemungutan suara di TPS nantinya. "Nantinya setelah mengetahui peraturan dan proses pemungutan, perhitungan dan rekapitulasi, kami berharap prosesnya pilkada nanti berjalan tanpa cacat," katanya. Bimbingan teknis pemungutan perhitungan suara ini, kata Agussyuriawan, di ikuti 162 orang. Mereka terdiri dari PPK, PPS dan KPPS dari tiga kecamatan, yakni Kecamatan Singkep, Kecamatan Singkep Pesisir dan Kecamatan Singkep Selatan. Sementara itu, menjelang pelaksanaan pilkada tanggal 9 Desember ini, Ketua KPU Lingga ini berpesan agar semua pihak dapat menjaga situasi politik tetap kondusip dan dalam kegiatan selalu taat akan aturan. "Kita minta, agar tim paslon dalam berkampanye tidak menggunakan cara-cara yang tidak baik, tim pemenan-

gan harus memberikan pendidikan politik yang baik kepada masyarakat dan menciptakan suasana kondusif sehingga Pemilukada berjalan aman dan tertib, "ungkapnya lagi. Selain itu, ia berpesan agar setiap timses dapat memberikan pemahaman politik yang baik untuk masyarakat kita. Karena siapapun yang nantinya menjadi Bupati, itulah pilihan yang dipercaya oleh masyarakat. Ditempat yang sama, Irham YS, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten Lingga kepada PPK, PPS dan KPPS berpesan untuk tidak terlibat lansung dengan para kandidat dan tetap pada pungsinya. Diharapkan semua ketua tim supaya dapat saling menjaga untuk terciptannya kondisi yang kondusif. "Dan kami berharap, sesuai dengan Pasal.19 PKPU No.10 tahun 2015, posisi TPS harus bersih dan bebas dari atribut Alat Peraga Kampanye (APK), pasangan Calon, paling tidak berjarak 200 meter antara APK dan TPS," imbuhnya. (jfr)

universitas di Dabo Singkep. Selain itu, saya menekankan pemberantasan buta hurup di Lingga. Peningkatan infrastruktur bidang pendidikan juga penting untuk ditingkatkan. Tidak ada lagi sekolah yang tidak permanen," kata Isnin Isnin menjanjikan peningkatan insentif guru-guru dari tingkat SD, SMP, SMA. Bahkan perguruan tinggi. Ia mengaku miris ketika menyadari kenyataan masih ada warga Kabupaten Lingga yang tidak sekolah. "Pendidikan formal dan non formal akan kita tingkatakan, seperti TPA, MDA dan sekolah agama," janjinya. Hadir dalam Kampanye akbar paslon ini sejumlah petinggi partai pendukung dan juga pengusung dari PDI-P, Partai Demokrat, Partai Perindo dan tim sukses. Disela-sela penyampaian visi misi dalam kampanye akbar paslon ini, warga yang memenuhi lapangan merdeka di hibur dengan penampilan dua artis ibukota.(jfr)

Warga Senayang Keluhkan PLN LINGGA (HK) — Warga Kelurahan Senayang keluhkan PLN. Pasalnya energi PLN aktif hanya pada malam hari. Pantauan di lapangan, energi listrik di Pulau Senayang menggunakan energi pembangkit listrik tenaga diesel. Pembangkit listrik ini aktif hanya pada sore pukul 17.00-07.00 WIB. Sedangkan pada siang hari energi PLTD tersebut tidak aktif. Sumi, warga Kelurahan Senayang menuturkan siang hari warga yang punya usaha warung sedikit kesulitan untuk memanfaatkan energi listrik. "Siang hari listrik tak hidup. Kalau mau pakei listrik. Gunakan gensetlah," ujarnya, Selasa (1/12). Dituturkan Sumi yang punya usaha warung ini, kebutuhan listrik untuk siang hari sangat banyak. Apalagi ia sebagai usaha warung nasi. Energi listrik untuk

siang hari, kata Sumi, untuk kebutuhan seperti kulkas, blender. "Kita banyak aktivitas siang hari. Sedangkan listrik hanya malam hari," ujarnya. Kalau menggunakan genset, tutur Sumi, ia terpaksa mengeluarkan biaya hingga puluhan ribu rupiah perhari. "Untuk genset saja mau Rp 50 ribu satu hari,"keluhnya. Ditempat yang sama, Darman salah satu warga Senayang mengeluhkan hal yang sama. "Siang hari listrik tak hidup. Gimana usaha masyatakat bisa berjalan,"imbuhnya. Dikatakan Darman, tidak aktifnya listrik siang hari di Senayang, hal ini menyebabkan Senayang sedikit tertinggal dengan daerah lain. "Listrik tidak aktif siang hari. Mungkin ini juga yang menyebabkan Senayang ketinggalan dengan daerah lain,"imbuhnya.(put)

Pedagang Mendapat Berkah Di Jalan Santai Awe-Nizar LINGGA (HK) — Puluhan ribu warga Lingga memadati Lapangan Hangtuah Daik Lingga untuk meramaikan kegiatan jalan santai yang digelar pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lingga, Awe-Nizar. Pantauan di lapangan, puluhan pedagang dadakan yang berjualan di kegiatan jalan santai tersebut di dominasi para pekerja di kantorkantor pemerintahan. Mereka memanfaatkan keramaian itu untuk berjualan makanan dan minuman. Rudi, yang menjajakan Twister Potato membenarkan hal tersebut. Produk yang ia jajakan ludes terjual dengan keuntungan berkali-kali

lipat dibanding hari biasa. "Jajanannya habis terjual. Pedagang lain juga sama. Kita cukup terbantu dengan adanya keramaian ini. Untuk tahun ini, di Daik Lingga sangat jarang ada keramaian," katanya Minggu (29/11) Jalan santai di mulai pukul 08:00 Wib pagi. Dari lapangan Hang Tuah Daik Lingga, puluhan ribu warga mulai berjalan melewati simpang Masjid Sultan Lingga, masuk ke jalan baru dan pasar Daik, kemudian berakhir di tempat semula. Jalan santai yang dilepas Awe-Nizar dengan mengangkat bendera star itu, juga dimeriahkan dengan sedikitnya 500 hadiah undian gratis, dimana dua unit motor, sebagai hadiah utama dan

beberapa unit TV LED, Kulkas, mesin cuci, dispenser dan berbagai jenis lainnya sebagai hadiah hiburan. Ramainya warga yang mengikuti jalan santai, sempat membuat macet jalan protokol kota Daik. Namun, kemacetan dapat diredam puluhan petugas lalu lintas. Ribuan kendaraan mulai dari roda dua sampai roda empat, di parkir memenuhi sepanjang trotoar jalan di sekitar lapangan. Kegiatan jalan santai Awe-Nizar juga berimbas kepada perputaran ekonomi di ibukota kabupaten Lingga. Puluhan pedagang jajanan dadakan, yang mengelilingi lapangan Hang Tuah memperoleh keuntungan berkali-kali lipat di keramaian itu.(put)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: Restu


Dunia

Rabu, 2 Desember 2015

15

PSK Yunani Banting Harga Rp29.000 Sekali Kencan PEKERJA seks komersial (PSK) di negara Yunani banting harga ke titik terendah setelah negara tersebut dilanda krisis.

ILUSTRASI PSK yang sedang melakukan tawar menawar 'transaksi' dengan calon penikmatnya. NET

Menurut laporan terbaru, banyak PSK mematok harga hanya 2 Euro atau setara Rp29.000 sekali kencan dengan para hidung belang.

Sebagaimana dilansir Mirror, laporan dari seorang penulis Gregory Lazos dari Panteion University di Athena, Yunani mengungkap

bahwa sampai saat ini ada sekira 18.500 wanita yang menjadi PSK di Yunani. Sebelum krisis melanda Yunani, tarif kencan dengan PSK ada di kisaran Rp733.000 sekali kencannya. “Beberapa wanita hanya melakukannya setara dengan harga kue keju atau

sandwich. Mereka butuh makan karena mereka lapar,” ujar Lazos kepada Times. “Faktor meningkatnya jumlah anak perempuan yang hanyut dalam prostitusi tergantung pada kebutuhan mereka. Jumlah total PSK wanita sungguh

mengejutkan,” lanjutnya. Temuan akademis Yunani ini menunjukkan, wanita Yunani mendominasi 80 persen dari industri prostitusi, di mana mayoritas PSK berasal asli dari Eropa Timur. Hanya 10 dari 525 rumah bordil di negara itu yang beroperasi dengan lisensi legal. (net)

ISIS Eksekusi 18 Orang di Suriah HOMS (HK) — Dilaporkan, bahwa ISIS telah mengeksekusi 18 orang di kota bersejarah Palmyra, Homs, Suriah. Menurut laporan dari Syrian Observatory for Human Rights, ISIS memberi tahu para warga setempat yang tinggal di dekat Palmyra, bahwa mereka akan mengesekusi para ‘tentara kafir’, yang dimaksud adalah pihak militer rezim Suriah. Menurut sumber setempat sebagaimana dilansir dari Ansamed, Selasa (1/ 12) diantara para korban yang dieksekusi selain para tentara, terdapat warga sipil yang dituduh ISIS ikut bekerja sama di rezim Suriah. Dilaporkan juga bahwa eksekusi ini diadakan ditengah alun-alun Palmyra. Palmyra sendiri adalah situs bersejarah yang penting untuk dunia arkeologi, yang dimana sudah dimasukan ke dalam kategori warisan dunia UNESCO. Palmyra juga terkenal dengan puing-puing monumen sisa dari kota besar yang pernah ada, yang bah-

kan di kalangan arkeolog menganggapnya sebagai kota bersejarah paling penting dari segi perkembangan budayanya. Situs arkeologi ini mengalami banyak kerusakan semenjak ISIS mengambil alih kota bersejarah tersebut, karena sempat terjadi baku tembak antara ISIS dan para tentara Suriah yang berusaha melindungi Palmyra. ISIS juga kerap kali mengadakan eksekusi di lokasi ini, bahkan pada bulan Juli 2014, militan radikal ini sempat merilis video rekaman eksekusi 25 tentara Suriah yang diadakan di kota bersejarah ini. (dbs)

NET

EKSEKUSI WARGA — Foto yang diambil dari video terbaru yang dirilis ISIS ke internet, terlihat para algojo wanita belia mengeksekusi 25 prajurit Suriah di reruntuhan amfiteater kota Pamlyra yang jatuh ke tangan ISIS pada Mei lalu. Dan baru-baru ini masih di situs bersejarah Palmyra yang berada di Suriah ISIS mengeksekusi 18 orang warga Suria.

Seniman China Ubah Kabut Asap Jadi Batu Bata BEIJING (HK) — Kabut asap akibat pencemaran udara di Beijing, China, mengganggu aktivitas warga setempat. Orang-orang jadi malas keluar rumah dan harus mengenakan masker jika bepergian. Namun, hal itu berbeda dengan pria kela-

hiran Hubei 1981 ini. Seniman yang menamakan diri Nut Brother ini justru dengan senang hati berjalan-jalan mengarungi kabut asap di tengah ibu kota. Sambil menyeret penyedot debu raksasa, Nut Brother mengubah kabut asap yang disedotnya

menjadi suatu karya bernilai seni yang tak terduga, yakni batu bata. Seperti dilansir Shanghaiist, Selasa (1/12), seniman asal China ini tampak membawa alat penyedot debu raksasa ke mana-mana selama 100 hari. Program yang dina-

mai “Dust Plan” dijalankannya sejak 24 Juli sampai 29 November. “Program ini terinsprasi bencana serupa di Beijing dua tahun lalu yang kami sebut Airpocalypse,”

ujar pria berambut panjang tersebut. Berdasarkan laporan Net Ease, alat penyedot debu yang dibawanya berdaya maksimum sebesar 1.000 watt, dan

sekali sedotnya setara kabut yang dihirup 62 orang sehari. Pada Senin 30 November, proyeknya selesai. Ia segera mengunjungi pabrik batu bata setempat dan mencetak

sebuah batu bata dengan semua kabut asap yang berhasil dikumpulkan. “Saya berharap proyek ini bisa membantu meningkatkan kesadaran publik terhadap lingkungan dan batu bata ini bisa dipakai mendirikan bangunan apa pun di kota,” tuturnya. (oke)

SENIMAN menamakan diri Nut Brother dari Beijing, China, memperlihatkan hasil karyanya dari kabut asap diubah menjadi suatu karya bernilai seni yang tak terduga, yakni batu bata.

Wanita Paling Berpengaruh Sepanjang Masa EDINBURGH (HK) — Bukan Ratu Elizabeth II, bukan pula Florence Nightingale, Bunda Teresa atau Marie Curie yang dianggap sebagai wanita paling berpengaruh sepanjang masa. Melainkan mantan Perdana Menteri Inggris, Margaret Thatcher orangnya. Nama Thatcher dikatakan layak sebagai sosok wanita paling berpengaruh, versi polling yang digelar Scottish Widows dalam rangka hari jadinya yang ke200. Polling yang dilakukan terhadap 2.004 orang menyatakan, Thatcher dianggap layak dengan titel di atas dengan raihan tertinggi, 28 persen, mengalahkan Marie Curie di tempat kedua dengan 24 persen. Sementara Ratu Elizabeth II hanya menempati urutan tiga dengan 18 persen. Putri Diana, Emmeline Pankhurst, Bunda Teresa, Florence Nightingale, Ratu Victoria, Rosa Parks dan

host ternama, Oprah Winfrey, turut m e lengkapi 10 besar wanita paling berpengaruh sepanjang masa. (dbs)

Margaret Thatcher Editor: Andi, Layouter: Restu


CMYK

IKLAN

Rabu, 2 Desember 2015

CMYK

16

Editor: Ika, Layout: Agung Raharjo


CMYK

Rabu, 2 Desember 2015

Kepri Raya

17

Kisruh Pembangunan Gedung LAM Bintan

Kejati Periksa Pejabat Pemkab Bintan BINTAN (HK) — Penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Kepri mengaku telah memeriksa sejumlah pejabat di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan, terkait permasalahan status lahan proyek pembangunan Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Bintan di Jalan Trikora Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur. Darul & Asfanel Liputan Bintan

“Sudah ada beberapa pejabat Pemkab yang kita mintai keterangan terkait lahan yang digunakan,” ungkap Asisten Pidana Khusus Kejati Provinsi Kepri, Rahmat melalui sambungan telpon, Selasa (1/12). Namun sejauh ini, Rahmat masih enggan membe-

Agung Pimpin Rakor SKPD dan FKPD

berkan siapa nama-nama pejabat yang sudah diperiksa pihaknya. Lantaran pemeriksaan yang dilakukan masih sebatas memintai keterangan sejumlah pihak. Memang dugaan tindak pidana korupsi yang ada dalam persoalan pembangunan gedung LAM Bintan, sudah mulai tercium aroma Kejati Akui Hal 18

Pemko Diminta Segera Menyikapi

Retribusi Parkir Belum Jelas TANJUNGPINANG (HK) — Hingga saat ini, pendapatan dari retribusi parkir di Kota Tanjungpinang untuk daerah belum jelas. Banyak lahan dan pekerja parkir yang tersedia di Kota Tanjungpinang, namun sektor pendapatan dari tarif ini untuk kendaraan bermotor masih sedikit setiap tahunnya.

Persiapan Kepri Sambut Pilkada

Menyikapi hal itu, Ketua Umum Lingkar Diskusi Mahasiswa Hineterland Kepri Wawandika meminta kepada Pemerintah Kota (Pemko) melalui Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Tanjungpinang untuk tegas menyikapi hal ini.

DOK

LAKUKAN PENINJAUAN — Kepala Dinas PU, Juni Rianto didampingi kontraktornya melakukan peninjauan pembangunan Gedung LAM Bintan di Kijang, Kecamatan Bintan Timur, belum lama ini. Kini kasus tumpang tindih lahan pembangunan gedung super megah tersebut terus menuai polemik antara pihak Pemkab dan DPRD Bintan.

Tersangka Dugaan Pemalsuan Surat Tanah

Getuk Desak Polisi Tahan Djodi TANJUNGPINANG (HK) — LSM Gerakan Tuntas Korupsi (Getuk) Provinsi Kepri meminta kepada aparat kepolisian untuk melakukan

penahanan terhadap Djodi Wirahadikusuma, tersangka dugaan kasus pemalsuan surat tanah di Sungai Carang, Kecamatan Tan-

Retribusi Parkir Hal 18

KOLOM PANITIA PEMILIHAN KOTABATAM TAHUN 2015 TATA CARA MELAPOR DALAM PELANGGARAN PADA PEMILU KADA WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA BATAM TAHUN 2015 a. Jenis Pelanggaran Pelanggaran penyelenggaraan Pemilu Kada Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri serta Walikota dan Wakil Walikota Batam dibedakan menjadi 3 (tiga) jenis, yaitu Pelanggaran Administrasi dan Pelanggaran Tindak Pidana. 1. Pelanggaran Administrasi Pemilu Kada adalah Pelanggaran terhadap ketentuan Undang-undang Pemilu Kada (UU 32/2004 dan UU 12/2008) yang bukan merupakan ketentuan pidana Pemilu Kada dan pelanggaran terhadap ketentuan lain yang diatur dalam peraturan pemerintah, peraturan KPU, dan peraturan terkait lainnya. 2. Pelanggaran Tindak pidana adalah pelanggaran terhadap ketentuan pidana yang diatur dalam Undangundang Pemilu (UU 32/2004 dan UU 12/2008). b.Siapa Dapat Melaporkan 1. Warga Negara Indonesia yang mempunyai hak pilih; 2. Pemantau Pemilu; dan/atau 3. Peserta Pemilu.

CMYK

EZA / HALUAN KEPRI

DJODI Wirahadikusuma, tersangka dugaan kasus pemalsuan surat tanah di Sungai Carang, Kecamatan Tanjungpinang Timur, kembali bebas tidak ditahan usai menjalani pemeriksaan tim penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang, Senin, (30/11) kemaren.

jungpinang Timur. Pasalnya, sampai hari ini tersangka tidak dilakukan penahanan dan bebas berkeliaran menghirup udara segar. Padahal, sudah jelas Djodi sudah ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus yang tengah menjerat dirinya saat ini. “Kita heran mengapa Djodi tidak ditahan, ada apa ini. Apakah dia (Djodi-red) kebal hukum, sehingga aparat penegak hukum tidak berani menahannya,” ujar Ketua LSM Getuk Jusri Sabri, menyikapi bebasnya Djodi, Selasa, (1/12). Untuk itu, pihaknya meminta kepada aparat penegak hukum dalam hal ini Polres Getuk Desak Hal 18

Jumlah Penderita HIV/AIDS Meningkat TANJUNGPINANG (HK) — Komisi Penangulangan HIV/AIDS Provinsi Kepri mencatat hingga saat ini jumlah penderita HIV AIDS di Provinsi Kepri terus meningkat. Pasalnya, peningkatan ini disebabkan semakin tingginya kesadaran masyarakat di Provinsi Kepri untuk melakukan pemeriksaan diri mereka

terhadap bahayanya penularan HIV AIDS ini. Hal ini disampaikan Pengelola Monitoring dan Evaluasi pada Komisi Penanggulangan HIV/AIDS Provinisi Kepri Agusturahman Hasan di Tanjungpinang, selasa (1/ 12). Menurut Agusturahman, berdasarkan hasil dari pen-

gamatan Komisi Penanggulangan AIDS Provinsi Kepulauan Riau telah mencatat bahwa jumlah penderita HIV di Kepri terhitung Januari hingga September 2015 berjumlah 814 orang. “Sedangkan untuk penderita AIDS pada tahun 2015 ini berjumlah 289 orang Jumlah Penderita Hal 18

TANJUNGPINANG (HK) — Penjabat Gubernur Kepri, Agung Mulyana memimpin rapat koordinasi (rakor) bersama Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri di Gedung Daerah Tepi Laut Tanjungpinang, Senin (1/12). Dikatakan Agung Mulyana, rapat koordinasi SKPD dan FKPD ini membahas beberapa permasalahan di Provinsi Kepri saat ini ter-

kait persiapan Pilkada serentak, perkembangan Kamtibnas di Kepri, persoalan pemenuhan beras oleh Bulog dan terkait UMK Kepri Tahun 2016. Dari beberapa pembahasan tersebut, Agung memfokuskan pada persiapan pelaksanaan Pilkada 9 Desember mendatang. “Hal yang pertama dibahas adalah persiapan penyelenggaraan Pilkada serentak di Provinsi Kepri. Apalagi Agung Pimpin Hal 18

Masyarakat Akan Terbebani

Lagi, Tarif Dasar Listrik Naik TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah dan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) akhirnya menaikkan tarif tenaga listrik untuk pelanggan rumah tangga dengan daya 1.300 dan 2.200 VA. Kenaikan tarif telah diberlaku, Selasa 1 Desember 2015. Dengan demikian, kurang lebih sebanyak

90.000 pelanggan rumah tangga dengan daya 1.300 dan 2.200 VA, di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di luar Kota Batam akan mengalami kenaikan pembayaran. Hal tersebut disampaikan anggota Komisi II DPRD Kepulauan Riau, Lagi, Tarif Hal 18

Agung Tunggu Dasar Penetapan UMK TANJUNGPINANG (HK) dikatakan Pj Gubernur Ke— Penetapan Upah Mini- pri Agung Mulyana kepada mum Provinsi (UMP) dan wartawan seusai melaksanUpah Minimun Kota (UMK) akan Rapat Koordinasi beryang hingga kini menjadi po- sama SKPD dan FKPD di lemik di antara buruh Gedung Daerah Tanjungatau syarikat pekerja pinang, Selasa (1/12). dengan pengusaha “Karena penetasedang menunggu pan UMK yang telah dasar atau aturan disahkan kemarin hukum yang akan itu meiliki dasar dikeluarka Dewan hukum yang jelas, Perwakilan Rakyat Agung Hal 18 D a e r a h Tunggu (DPRD) Provinsi Kepri. H a l Agung tersebut

Editor: Afrizal, Layouter: Agung R


Rabu, 2 Desember 2015

Tanjungpinang

18

Tingkatkan Kesejahteraan Petani, Peternak dan Nelayan

KP2KE Kembangkan Agrobisnis TANJUNGPINANG (HK)- Sebanyak 60 orang kelompok tani, peternak dan nelayan Kota Tanjungpinang mengikuti kegiatan Pembinaan dan Peningkatan SDM Kelompok Tani, Peternak dan Nelayan Tahun 2015, yang diselengharakan Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian, Kehutanan dan Energi (KP2KE) Kota Tanjungpinang. Rico Barino Liputan Tanjungpinang

Kepala Dinas KP2KE

Kota Tanjungpinang, Adnan, mengatakan kegiatan ini dilakukan agar mampu meningkatan pengetahuan,

sikap serta memotivasi petani, peternak, maupun nelayan dalam bekerja dan berpartisipasi terhadap kelompoknya. “Sehingga pembinaan ini dapat meningkatkan kemampuan anggota dalam mengembangkan agrobisnis yang nantinya mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan keluarga,” ungkapnya dalam kegiatan tersebut di Ballroom Hotel Sunrise City Tanjungpinang, Selasa (1/12). Kegiatan yang secara

Nasabah Tpi Raih Hadiah Rp100 Juta Undian Sinar Tebar Miliar BRK ]TANJUNGPINANG (HK) — Nasabah Tanjungpinang, Suwanti berhasil meraih hadiah utama berupa uang tunai Rp100 juta pada penarikan undian tabungan Sinar Tebar Miliar (STM) Bank Riau Kepri (BRK) untuk Wilayah I, periode undian ke-2 dari 1 Maret sampai 31 Agustus 2015. Penarikan undian dilaksanakan di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Tepi Laut, Sabtu (28/11), dihadiri Penjabat Gubernur Kepri Agung Mulyana, Asisten I Pemprov Kepri Reni Yusneli, Sekdakab Bintan Lamidi, Asisten II Pemko Tanjungpinang Robert Pasaribu, Anggota DPRD Kepri Sofyan Syamsir, Kepala SKPD, jajaran pimpinan BRK, undangan dan warga. Dalam penagundian ini, BRK menyediakan total hadiah uang tunai sebesar Rp728 juta, yang diikuti di antaranya

BRK Cabang Dumai, Selat Panjang, Bengkalis, Batam dan Tanjungpinang. Selain hadiah utama penarikan undian STM Rp100 juta, hadiah kedua diraih 8 nasabah dengan masing-masing mendapatkan uang tunai Rp10 juta. Kemudian, hadiah ketiga 28 orang pemenang dengan masing-masing mendapat uang tunai Rp5 juta. Hadiah keempat sebanyak 204 nasabah dengan masingmasing mendapat uang tunai Rp2 juta. Selain penarikan undian, BRK juga menyediakan beragam door prize menarik dengan hadiah. Di antaranya sepeda motor, sepeda gunung, mesin cuci, kulkas dan barang elektronik lainnya. Pengundian tabungan STM diawali dengan senam sehat bersama yang diikuti seluruh jajaran BRK bersama dengan

Dari Halaman 17

Getuk Desak Tanjungpinang segera melakukan penahanan dan jangan sampai dilepas begitu saja tanpa adanya kejelasan. Karena, kata Jusri, dikhawatirkan terjadi halhal yang tidak diinginkan nantinya dikemudian hari pada kasus pelalsuan surat tanah tersebut. “Apalagi dia sudah DPO sebelumnya dan tiba-tiba muncul bagaikan orang yang tidak bersalah di mata hukum. Untuk itu, pihak kepolisian jangan memberikan toleransi lagi kepada dia (Djodired) dan segera melakukan penahanan, agar proses lanjutan penyidikan supaya lebih mudah,” harap Jusri. Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP Reza Morandi Tarigan, melalui Kaur Bin Ops (KBO) Reskrim, Iptu Efendi mengatakan, pemeriksaan terhadap Djodi sebagai tersangka masih terus berlanjut, termasuk sejumlah saksi lainnya. Namun ditanya tentang status Djodi sebagai tersangka yang saat ini tidak ditahan, Efendi belum bisa memberikan komentar lebih jelas. Ia hanya beralasan, bahwa yang bersangkutan masih bisa koperatif, bila suatu saat dipanggil penyidik. “Semua tergantung pimpinan. Sementara dalam pasal yang kita kenakan kepada tersangka Djodi, yakni tetang dugaan menggunakan surat palsu sebagaimana dimaksud dalam rumusan Pasal 263 ayat (2)

KUHP, bahwa yang bersangkutan bisa tidak dilakukan penahanan,” kata Efendi. Disinggung tentang pemeriksaan tersangka Djodi, Efendi menyebutkan, ada sebanyak 40 pertanyaan telah diajukan penyidik terhadap yang bersangkutan, sesuai materi perkara dugaan kasus penggunaan surat tanah palsu tersebut. “Disamping itu, Djodi juga menyampaikan akan menghadirkan saksi yang dapat meringankan dirinya,” ucap Efendi. Menyangkut tetang Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) atas nama tersangka Djodi yang telah dikembalikan oleh pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang sejak dua bulan lalu ke penyidik Reskrim Polres Tanjungpinang, karena dinilai terlalu lama dalam memproses kasus tersebut, Efendi menyebutkan akan kembali mengiri SPDP yang baru. “Dalam waktu dekat kita akan kirim kembali SPDP yang baru atas nama yang bersangkutan,” ucapnya. Sebelumnya, Djodi sempat dua kali mangkir dipanggil tim penyidik Polres Tanjungpinang, setelah mangkir memenuhi panggilan pertama, Jumat (8/5) lalu. Dugaan kasus tersebut berawal laporan serta hasil penyelidikan Satreskrim Polres Tanjungpinang, didapati bahwa luas lahan yang dimiliki Djodi di kawasan tersebut seluas tanah men-

jadi 19.962 meter persegi dari luas lahan yang sedianya hanya sekitar 9.000 meter persegi. Berdasarkan hal tersebut, kuat dugaan tim penyidik bahwa surat tanah yang dimiliki Djodi Wirahadikusuma, diduga palsu atau menggunakan surat palsu sebagaimana dimaksud dalam rumusan Pasal 263 ayat (2) KUHP Pidana. Hal lebih terungkap, setelah tim penyidik mendapatkan beberapa bukti dan keterangan saksi, termasuk saksi pemilik asal tanah milik Djodi tersebut, yakni Abdul Latif yang mengaku menjual kepada Djodi hanya seluas 9.000 meter persegi beberapa tahun lalu. “Artinya, Djodi telah mengusai kelebihan sisa tanah sekitar satu hektar (10.000 meter persegi) dari luas lahan yang ia masukan ke dalam sertifikat seluas 19.962 meter persegi,” terang Efendi saat itu. Namun dari keterangan sementara didapati tim penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang, kelebihan lahan seluas satu hektar dalam sertifikat Djodi tersebut, mengaku adanya perubahan luas lahan tanah (renvoi-red) di pihak kelurahan setempat. Dalam perkara ini, polisi juga telah menyita sejumlah dokumen penggunan surat palsu tersebut, termasuk melakukan pemeriksaan terhadap pihak terkait lainnya.(eza/nel)

DPRD-nya kita belum ada pemeriksaan,” ucapnya singkat. Sebagaimana diberitakan, kisruh mengenai pembangunan Gedung LAM Bintan kian memanas. Pasalnya, pembangunan gedung super megah di atas lahan milik PT Aneka Tambang (Antam) Kijang, ternyata tak bisa dihibahkan kepada pihak pemerintah. Permasalahan mengenai kejelasan status lahan yang belum jelas inilah yang membuat antara pihak Pemkab Bintan dan DPRD Bintan seakan saling ‘cuci tangan’ alias tak mau disalahkan. Pasalnya dengan dikeluarkan Peraturan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Nomor PER/MBU/09/2014 tanggal 10 September 2014 menegaskan bahwa PT Antam dibawah nauangan BUMN tidak bisa menghibahkan lahan-lahan kepada Pemkab Bin-

tan, melainkan harus dikelola dengan sistem pinjam pakai. Dengan keluarnya Peraturan Menteri BUMN tersebut, Pemkab Bintan diketahui melayangkan surat dengan Nomor 590/AGR/09 yang berisikan permohonan dukungan serta rekomendasi panganggaran dana untuk memberikan kompensasi dalam bentuk uang kepada kepada pihak PT Antam sebagai alternatif agar proyek pembangunan Gedung LAM Bintan di atas lahan PT Antam bisa tetap berlanjut. Karena pembangunan Gedung LAM Bintan yang diusulkan oleh pihak Pemkab Bintan kepada DPRD Bintan tidak akan terlaksana tanpa adanya persetujuan dari DPRD Bintan. Namun, setelah timbul permasalahan, kedua lembaga itu justru saling ‘cuci tangan’.(cw95)

Dari Halaman 17

Kejati Periksa busuknya. Hanya saja, pihak Kejati, kata Rahmat, masih fokus terhadap permasalahan status lahan yanh digunakan untuk pembangunan gedung super megah itu. “Kalau soal (pemeriksaan) lahan sudah kita lakukan. Untuk tahap pembangunannya belum kita mulai. Apakah ada indikasi kerugian negara atau tidak. Saat ini kita masih fokus di lahannya dulu,” akunya lagi. Rahmat menambahkan, sejauh ini pihaknya terus berupaya melakukan pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket) terkait persoalan pembangunan Gedung LAM Bintan tersebut. Terkait adanya dugaan keterlibatan pihak DPRD Bintan, Rahmad mengaku belum ada oknum anggota DPRD Bintan yang diperiksa. “Kalau oknum anggota

nasabah, masyarakat dan undangan. Direktur Utama Bank Riau Kepri Irfandi Gustari dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada nasabah yang telah memberikan kontribusi menabung di BRK. “Kami berharap dengan adanya BRK dapat bermanfaat secara maksimal kepada masyarakat Kepri. Begitu juga BRK dapat memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah,” kata irfandi. Asisten I Pemprov Kepri Reni Yusneli berharap dengan hadirnya BRK di Provinsi Kepri dapat meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat untuk giat menabung. “Menabung sejak dini memiliki peranan penting untuk masa depan yang lebih baik. Dengan adanya BRK ini dapat memberikan kontribusi bagi pertumbuhan daerah,” imbuh Reni. (eza)

resmi dibuka oleh Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah itu, sengaja dilakukan sebagai upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Lis menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar program dari pemerintah daerah dan Pusat semata. Jangan hanya dijadikan seremonial semata dalam kegiatan tersebut. Tetapi ada manfaatnya, pemerintah memberi bantuan agar usaha kelompok-kelompok ini dapat berkesinambungan. “Dalam kegiatan ini para

peserta bisa menjadi mengetahui, bagaimana mengembangkan usahanya, tau bagaimana memasarkannya. Dan ini bukan hanya untuk SDM saja, tetapi bagaimana bisa memanajemen usaha dengan baik,” ungkap Lis. Dikatakan Lis, bahwa kegiatan tersebut juga bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakatnya. Hal ini dilakukan pemerintah dalam bentuk program kegiatan, agar masyarakat memiliki jiwa entrepreneur atau jiwa usaha. “Manfaatkan momentum

ini dengan sebaik-baiknya, sehingga program ini ada hasilnya. Paling tidak memberikan dampak dan perubahan bagi petani, peternak dan juga nelayan dalam mengembangkan usahanya,” ujar Lis. Masih dikatakan Lis, dalam kegiatan pembinaan tersebut diharapkan semua peserta aktif bertanya kepada para narasumber. Tanya k a n

jumlah total 200.053 pelanggan PLN di Kepri akan merasakan dampak kenaikan tersebut. Maka itu, saya meminta kepada pihak PLN di daerah untuk menyurati pelanggan yang akan terkena kenaikan. Agar masyarakat bisa melakukan antisipasi melakukan penghematan listrik di rumahnya. Jangan hanya diam saja, seakan ditutup-tutupi,” jelas Rudi. Politisi Partai Hanura ini, juga menjelaskan kenaikan tarif tersebut setelah ia baca dari wecsite resmi PT PLN, tarif tenaga listrik pelanggan berdaya 1.300 VA dan 2.200 VA akan menjadi Rp1.509,38 per kWh. Dibandingkan sebelumya, tarif baru ini naik 11 persen. Sebelumnya, kedua tarif listrik untuk pelanggan yang tersebut adalah Rp1.352 per kWh. “Dengan kenaikan untuk pelanggan rumah tangga terse-

but, tentunya akan sangat dirasakan. Terlebih saat ini kondisi ekonomi kita sedang tidak baik. Saya rasa akan banyak keluhkan dari masyarakat soal kenaikan TDL ini. Jadi saya sekali lagi, meminta kepada pihak PLN di daerah bisa melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak terkejut nantinya,” harapnya lagi. Seperti diketahui, di saat tarif listrik Desember 2015 untuk 10 golongan tariff adjustment turun, dua golongan rumah tangga ini (1.300 dan 2.200 VA) justru naik signifikan mencapai 11 persen. Hal ini sebenarnya disebabkan dari akumulasi ditahannya kenaikan tarif listrik untuk dua golongan ini sejak Mei 2015. Seharusnya, tarif listrik dua golongan ini sudah naik sejak Mei lalu, namun pemerintah memutuskan untuk

Apakah dalam hal ini hasil pendapatan dibagi dua dengan Pemko melalui Dishub atau dengan sistem persenan,” imbuhnya. Belum lagi lanjut dia, petugas parkir tidak menggunakan atribut maupun tanda pengenal dengan bebas memungut biaya parkir setiap kendaraan bermotor. Untuk itu, Wawan meminta kepada Pemko agar bisa menyikapinya, terutama sistim parkir yang digunakan seperti bagaimana. Apakah menggunakan karcis bagi setiap kenderaan dan begitu juga dengan pemasukan untuk pendapatan daerah. “Kalau parkir ini bisa dikelola dengan baik, maka, pendapatan daerah dari retriubusi ini bisa sangat besar setiap tahunnya. Mengingat

setiap bulannya pertambahan kenderaan roda dua dan empat di Kota Tanjungpinang sangat signifikan. Karena di satu sisi sebagai ibu kota provinsi,” kata Wawan. Sementara itu, Kasi Rekayasa Lalu Lintas Dishub Kominfo Tanjungpinang Mardimin mengatakan, Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari parkir mencapai Rp750 juta. Menurut Mardimin, fungsi parkir adalah untuk mengatur agar arus lalu lintas lancar dan tidak terkendala kemacetan. “Saat ini pemarkiran kawasan Kota Lama sudah rapi karena sudah ada peraturan parkir, garis parkir dan rambu parkir kemudian pengawasan dari petugas,” kata Mardimin. Mardimin juga menegaskan bahwa untuk saat ini Tanjungpinang belum menggunakan karcis parkir kare-

jalan baik,” ujar Agung. Hanya saja, dikatakan Agung, hingga saat ini yang baik KPU dan juga Bawaslu Kepri sedang berusaha menangkal terjadinya tindak pelanggaran Pilkada. “Yang sedang diupayakan saat ini adalah pengawasan terhadap waktu rawan terjadinya pelanggaran Pilkada baik itu minggu tenang maupun pada saat penghitungan suara nantinya,” jelas Agung. Untuk itu, pihaknya telah meminta agar KPU serta Bawaslu Kepri untuk dapat menyelesaikan berbagai permasalahan dan beberapa tindakan pelanggaran Pemilu yang banyak terjadi saat ini,

baik itu black kampanye, money politik, pelanggaran peretasan media sosial yang terjadi dalam perkembangan pesta demokrasi ini. Selain kepada KPU dan Bawaslu Kepri, Agung juga menerima laporan dari Kapolda Kepri terkait persiapan pengamanan di Provinsi Kepri menjelang Pilkada mendatang. Berdasarkan laporan Kapolda Kepri, sebut Agung, terkait permasalahan Kamtibnas di Kepri hingga saat ini masih berjalan kondusif. “Kami meminta kepada Bawaslu dan KPU untuk dapat selalu membanntu kelancaran pesta demokrasi tersebut,” harap Agung.

Senada dengan hal itu, Kepala Komisi Pemilihan Umum(KPU) Provinsi Kepri, Said Sirajudin mengatakan bahwa pada rakor ini pihaknya melaporkan perkembangan pelaksanaan Pilkada serentah mendatang. “Hingga saat ini seluruh langkah persiapan dalam penyelenggaraan Pilkada berjalan baik dan lancar. Termasuk penyaluran logistik. Saat ini logistik sudah sampai ke kabupaten dan kota. Dan kami berharap memasuki h-3 nantinya logistik tersebut telah sampai ke desa/kelurahan untuk langsung disalurkan ke TPS masing-masing,” tegas Said. (cw99)

dikarenakan tingkat kepedulian dan kesadaran masyarakat meningkat untuk melakukan pengecekan HIV AIDS tersebut. “Sehingga banyak dari mereka yang yang mengidap terdeteksi sejak dini,” ujarnya. Dengan demikian menurut Agus, sosialisasi yang di-

lakukan oleh pihaknya maupun relawan ditanggapi positif oleh masyarakat untuk melakukan pemeriksaan. Sementara itu Agusturahman menjelaskan bahwa jumlah komulatif ODHA yaang menggunakan atau yang mengkonsumsi ARV hingga september 2015 ter-

catat sebanyak 1.647 orang. “Jika dirincikan berjumlah 983 orang di Kota Batam, 249 di Kabupaten Karimun, 360 orang di Kota Tanjungpinang, 3 orang di Kabupaten Kepulauan Anambas, 10 orang di Kabupaten Natuna dan 42 orang di Kabupaten Bintan,” terang Agusturahman.(cw99)

beberapa daerah, Agung mengatakan telah membahas aspirasi para buruh tersebut bersama DPRD Kepri yang nantinya dapat memberikan solusi dari penyelesaian polemik ini. “Nantinya Dewan-lah yang akan menghasilkan keputusan-keputusan terkait dasar hukum yang dapat dijadikan

dasar dari tuntutan buruh tersebut, apakah itu berupa Surat Keputusan, Suat Edaran atau Perda,” ujar Agung. Sehingga nantinya, dari keputusan Dewan tersebut dapat ditetapkan Upah Minimum ini kepada para pekerja. “Saat ini penolakan yang mereka sampaikan itu masih belum memiliki dasar hu-

kum, sehingga pemerintah tidak bisa menetapkan UMK yang diminta para buruh yakni berdasarkan keputusan dari dewan,” kata Agung. Setelah adanya dasar hukum tersebut, lanjut Agung, nantinya pemerintah provinsi akan melakukan tindakan lanjutan terkait pengesahan UMK tahun 2016 itu.(cw99)

Dari Halaman 17

Jumlah Penderita pasien dan 95 di antaranya meninggal dunia,” ujar Agusturahman. Dari jumlah ini, menurut Agusturahman, setiap tahunnya jumlah pasien penderita HIV/AIDS terus bertambah hal ini bukan disebabkan banyak dari mereka yang tertular, namun peningkatan itu

Dari Halaman 17

Agung Tunggu yakni sesuai dengan PP omor 78 tahun 2015 tentang pengupahan. Dalam PP tersebut juga sudah jelas bagaimana pembagian dan proses perhitungan UMK tersebut,” jelas Agung. Namun, lanjut Agung, terkait dengan penolakan yang dlakukan sejumlah buruh atau syarikat pekerja di

na masih menggunakan peraturan daerah (Perda) sistim borong per lokasi. Perda sistim borong per lokasi ini tergantung kemampuan setor di lokasi tersebut. Dia menjelaskan, untuk sistem pemasukan PAD perparkiran di Kota Tanjungpinang menggunakan dua sistim, yaitu retribusi badan jalan dan pajak parkir. Sistem penyetoran aliran dana parkir itu sendiri disetorkan ke Dinas Pendapatan Tanjungpinang melalui bendahara penerima. “Jadi, hitungan pendapatnnya misalnya lokasi antara jarak 10 meter itu sekian, dihitung dari keluar masuknya kendaraan dan penyetoran dana parkir dilakukan langsung oleh juru parkir ke Dinas Pendapatan melalui bendahara penerima,” tambahnya.(eza)

Dari Halaman 17

Agung Pimpin seminggu menjelang Pilkada ini, pemerintah ingin mengetahui sejauh mana persiapan pelaksanaan Pilkada serentak tersebut,” ungkap Agung. Untuk itulah, lanjut Agung, melalui rapat tersebut, Pemprov telah mendengarkan beberapa laporan baik dari KPU selaku penyelenggara Pemilu dan Bawaslu Kepri selaku pengawas pemilu. Berdasarkan hasil laporan KPU Kepri, hingga saat ini pelaksanaan Pemilu berjalan baik. “Dari laporan terkait penyelesaian tahapan Pilkada hingga saat ini masih berjalan baik. Baik itu penyaluran logistik, pelaksanaan tahapan Pilkada yang ber-

menahan kenaikan tarif listrik 1.300 dan 2.200 VA, karena tujuan pemerintah saat itu untuk meringankan beban ekonomi masyarakat. Sementara itu, warga Perumahan Bintan Griya Asri Km8 atas, Tanjungpinang, Tana sangat menyesali dengan kenaikan yang dilakukan pihak PLN. Lantaran, katanya, hingga saat ini keluarganya di rumah belum mendapatkan pelayanan listrik dengan baik. “Saya sebenarnya sangat keberatan dengan kenaikan ini, karena daya listrik di rumah saya 1.300 VA. Sekarang saja listrik mati-mati. Belum lagi saat ini anak sekolah sedang ujian. Kalau malam mati lampu, anak di rumah tidak bisa belajar dengan kondisi listrik mati, karena selain kurang penerangan, juga panas,” ungkap Tana ditemui di rumahnya.. cw53

Dari Halaman 17

Retribusi Parkir “Kita minta agar masalah ini disikapi, karena sampai sekarang pendapatan parkir yang dihimpun di Kota Tanjungpinang tidak jelas kemana dananya mengalir,” ujar Wawan, kemarin. Lebih lanjut dia mengatakan, banyak petugas parkir yang ditempatkan di setiap lahan yang disediakan, baik di jalan, depan swalayan, rumah makan dan lainnya. Setiap kendaraan roda dua dan empat yang parkir dikenakan biaya Rp1.000 untuk sepeda motor dan Rp2.000 untuk mobil. “Petugas parkir menggunakan baju resmi orange, dalam pungutan setiap kendaraan tidak menggunakan karcis. Jadi, kalau terus dilakukan seperti ini, bagaimana perhitungannya untuk pemasukan daerah.

Lis

Dari Halaman 17

Lagi, Tarif Rudy Chua kepada Haluan Kepri, Selasa (1/12). Rudi menyesalkan kepada pihak PLN di Kepri khususnya di Pulau Bintan. Menurutnya, kenaikan TDL tersebut terkesan ditutup-tutupi. “Saya tau, kenaikan ini adalah kebijakan pemerintah dan PLN Pusat. Namun sebaiknya, PLN di daerah melakukan sosialisasi kepada pelanggan yakni masyarakat yang menggunakan daya listrik tersebut, agar tidak ada yang merasa dirugikan,” ungkap Rudi. Dijelaskan Rudi, di Provinsi Kepri ini ada sebanyak 90.000 pelanggan rumah tangga dengan daya 1.300 dan 2.200 VA di luar Kota Batam. Kalau khusus di Pulau Bintan, yakni Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan ada sebanyak 43.000 pelanggan yang menggunakan daya 1.300 dan 2.200 VA. “Hampir setengah dari

hal-hal yang menjadi kendala di lapangan, agar bisa dievaluasi kendala sebelumnya.***

Editor: Afrizal, Layouter: Agung R


CMYK

Bintan

Rabu, 2 Desember 2015

19

Tingkatkan Pengawasan Pilkada Panwaslu Minta Peran Serta Insan Pers BINTAN (HK) — Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Bintan, meminta kepada segenap insan pers yang aktif bekerja di wilayah Bintan agar turut serta mengawasi jalannya pelaksanaan Pilkada Bintan. si kepada masyarakat luas. Oki Alexander "Dalam rangka menciptaLiputan Bintan

Kesepakatan tersebut disampaikan Panwaslu pada rapat koordinasi pengawasan partisipatif Pemilihan Gubernur, Walikota serta Bupati yang melibatkan insan pers di Bintan serta para anggota Karang Taruna Bintan di Bintan Agro Resort Kawal, Kecamatan Gunung Kijang, Selasa (1/12). Komisioner Panwaslu Bintan, Thomas Edison mengatakan peran serta insan pers memang memiliki kontribusi yang besar dalam pengawasan pelaksanaan Pilkada di Bintan. Pentingnya insan pers, kata Thomas, memang dirasa cukup besar. Sebab pers sebagai salah satu pilar bangsa diharapkan mampu memberikan informa-

kan Pemilu yang berintegritas, kita sangat mengharapkam keterlibatan masyarakat dalam hal ini Karang Taruna dan pers untuk bisa memberikan informasi seputaran Pilkada kepada masyarakat Bintan," ucap Thomas. Dalam rapat koordinasi itu juga, insan pers serta Karang Taruna diberikan pemahaman mengenai penindakan terhadap pelanggaran di Pilkada serentak. Wakapolres Bintan, Kompol Suka Irawanto selaku pemateri menjelaskan, pelanggaran yang bisa ditindak sebagai pelanggaran pidana soal Pilkada harus dilaporkan secara tertulis. "Intinya setiap laporan pelanggaran Pilkada harus membuat laporan secara tertulis

kepada Panwaslu, barulah bisa diproses. Tidak asal laporan saja. Harus ada juga dilengkapi identitas pelapor dan terlapor serta beberapa alat bukti dan saksi-saksi," terang Suka ketika memberikan materi. Penindakan dalam pelanggaran Pilkada, lanjut Suka, akan diproses oleh tim Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yang terdiri dari pihak Kejari, Polisi serta Panwaslu. Sejauh ini, diakui mantan Kabag Ops Polres Bintan itu, laporan adanya pelanggaran terhadap pelaksanaan Pemilu tidak pernah ada lantaran laporan yang diberikan tidak pernah dilakukan secara tertulis serta tanpa dilengkapi alat bukti serta para saksi. Sehingga, selama ini laporan adanya pelanggaran yang dilakukan salah satu kandidat tidak pernah diproses lantaran laporannya terkesan laporan fiktif. "Soalnya selama ini memang laporannya hanya omongan doang di tengah masyarakat. Tidak pernah dilaporkan ke kita secara tertulis," pungkasnya.***

Polisi Ciduk Bandar Sie Jie Nyamar Jadi Pembeli BINTAN (HK) — Berbagai cara serta strategi aparat kepolisian dalam memberantas tindak pidana perjudian perlu diacungi jempol. Seperti yang dilakukan anggota Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Bintan belum lama ini untuk mengungkap lumbung perjudian jenis nomor sie jie di wilayah Bintan. Dengan menyamar menjadi calon pembeli, anggota Satreskrim Polres Bintan berhasil menciduk tiga orang tersangka judi sie jie. Dari ketiga yang berhasil diringkus, polisi menangkap Tarman alias Ahi (54) selaku bandar sie jie dan dua orang sebagai pemasang, yakni Kuncoro alias Amang (55) dan Sulistiyanto (28). Kapolres Bintan, AKBP Cornelius Wisnu Adji Reskrim Polres Bintan, AKP Andri Kurniawan menceri-

takan, penangkapan ketiga orang tersangka yang kini sudah ditahan di sel Mapolres Bintan itu berawal dari laporan masyarakat yang curiga terhadap aktifitas di rumah Tarman alias Ahi di kawasan Pantai Trikora RT 002 RW 001 Desa Teluk Bakau, Kecamatan Gunung Kijang. Mendapati laporan tersebut, lanjut Andri, dirinya langsung menginstruksikan anggotanya untuk melakukan penyelidikan terhadap laporan tersebut. Dengan berperan menjadi calon pembeli, Tarman alias Ahi tak menaruh curiga sedikit pun terhadap polisi yang menyamar tersebut. "Sewaktu anggota kita melakukan penyelidikan memang benar, tersangka Tarman alias Ahi tengah melakukan rekap nomor para pemasang di buku kecil merk 555 warna kuning. Sa-

CMYK

at itu juga tersangka langsung diamankan," beber Andri, Selasa (1/12). Polisi berpangkat tiga balok emas itu juga menambahkan, setelah dilakukan pengembangan kemudian polisi melacak dua keberadaan tersangka lainnya yakni Kuncoro alias Amang dan Sulistiyanto. Selang beberapa waktu, polisi kembali berhasil menciduk Kuncoro dan Sulistiyanto di seputaran kawasan Kecamatan Gunung Kijang. Dari ketiga tersangka yang diamankan, Andri mengungkapkan, pihaknya mendapati barang bukti berupa buku kecil merk 555 warna kuning yang berisikan nomor rekapan sie jie serta uang tunai sebesar Rp300 ribu.

Atas perbuatannya, ketiga pelaku kini harus mendekam di balik jeruji besi. Polisi menjerat ketiga tersangkan dengan dakwaan telah melakukan pelanggaran Pasal 303 KHUP dengan ancaman maksimal 10 tahun penjara.(cw95)

Andri Kurniawan

Editor: Afrizal, Layout: Restu


Rabu, 2 Desember 2015

Hukum & Kriminal

20

Hakim Tolak Esepsi Koh Hock Liang Putusan Sela Penggelapan Rp36 Miliar BATAM (HK) — Majelis hakim menolak esepsi yang diajukan Koh Hock Liang, terdakwa kasus penggelapan sebesar Rp36 miliar melalui kuasa hukumnya di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Selasa (1/12).

Maman Liputan Batam Centre Dalam putusan sela terhadap eksepsi itu dikatakan majelis hakim menolak eksepsi tersebut. Serta disebutkan bahwa menggelapkan uang penjualan besi scrap milik PT EMR Tanjunguncang merupakan tindak pidana. "Menyatakan eksepsi yang diajuka terdakwa melalui penasehat hukumnya tidak bisa diterima. Memerintahkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) melanjutkan pemeriksaan perkara," kata Ketua Majelis Hakim Wahyu Prasetyo Wibowo yang didampingi Arif Hakim dan Tiwik. Dalam amar putusan sela itu, majelis berpendapat bahwa dakwaan JPU sudah dis-

usun secara cermat dan syarat formil maupun materil sudah terpenuhi. Sehingga, alasan terdakwa menyatakan surat dakwaan kabur tidak dapat diterima. "Surat dakwaan sudah memenuhi aturan KUHAP. Perkara ini layak untuk dilanjutkan," kata majelis. Koh Hock Liang, yang didakwa menggelapkan uang sebanyak Rp36.866.180.700 sebelumnya sudah pernah mengajukan praperadilan di PN Batam. Permohonan itu ditolak oleh hakim tunggal yang memeriksa permohonan itu. Lalu, terdakwa kembali mengajukan eksepsi yang akhirnya juga di tolak. Sesuai dakwaan, Koh

Hock Liang selaku Direktur PT EMR Tanjunguncang dalam kurun waktu April 2011 sampai Juli 2014 melakukan penipuan dan pengelapan uang perusahaan sebanyak Rp36.866.180.700. Uang yang digelapkan itu merupakan selisih dari hasil penjualan scrap dengan nilai yang dilaporkan dalam buku keuangan perusahaan. Scrap dari perusahaan itu dijual terdakwa ke PT Batam Mitra Sejahtera (BMS) dan PT Karya Sumber Daya (KSD). Namun, dari total nilai penjualan tak semuanya dilaporkan dalam buku keuangan, yang mengakibatkan perusahaan mengalami kerugian. Diakhir persidangan Ketua Majelis Hakim Wahyu Prasetyo Wibowo mengatakan persidangan Koh Hock Liang akan digelar dua kali dalam seminggu. "Persidangan terdakwa akan kita gelar dua kali dalam seminggu, dan terdakwa dinyatakan tetap ditahan," ucap Wahyu.***

PT Citra Shipyard Tolak Narkoba demi Keselamatan Kerja

MAMAN/HALUAN KEPRI

TOLAK ESEPSI-Koh Hock Liang, terdakwa kasus penggelapan uang sebesar Rp36 miliar menunggu giliran sidang di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Selasa (1/ 12). Dalam persidangannya, majelis hakim menolak esepsi terdakwa.

Pembunuhan Petinggi Pertamina

Pledoi Belum Siap, Sidang Ditunda BATAM (HK) — Sidang terdakwa Yufrizaldi dan Irma Rahma, terdakwa pembunuh petinggi pertamina depot Kabil, Teuku Edy Juanda alias Bogel ditunda karena Nita, kuasa hukum terdakwa belum menyelesaikan Pledoi di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Selasa (1/12). Persidangan yang di pimpin oleh Hakim Ketua Budiman Sitorus dan satu Hakim Anggota July Handayani tersebut seharusnya dengan agenda Pledoi (Pembelaan) dari terdakwa. "Pledoi kedua terdakwa belum siap Yang Mulia," ucap Nita. Dikatakannya, berkas masih dengan Suherman SH, PH yang sebelumnya mendampingi kedua terdakwa. Namun hari ini, Suherman masih berada di Tanjung Balai Karimun. Karena itu, pledoi belum bisa di selesaikan," ucapnya kembali. Kemudian Nita juga menyampaikan kepada hakim bahwa selain pledoi yang dibuat oleh kuasa hukum, nanti Kedua terdakwa juga akan membaca-

TERDAKWA Yufrizaldi dan Irma Rahma, terdakwa pembunuh petinggi pertamina depot Kabil, Teuku Edy Juanda alias Bogel menunggu persidangan dengan agenda pledoi. Karena belum ada pledoi, sidang ditunda.

kan pledoi yang dibuat mereka. "Kedua terdakwa juga akan membacakan pledoi yang mereka buat sendiri," ujar Nita. Usai mendegarkan penjelasan dari PH kedua terdakwa, Budiman Sitorus memutuskan bahwa sidang ditunda dan akan dilanjutkan pekan depan. Diberitakan sebelumnya bahwa kedua terdakwa pembunuh Teuku Edy Juanda alias Bogel dituntut hukuman penjara seumur hidup oleh Bani Ginting Jaksa Penuntut Umum (JPU). Bani Ginting menyatakan kedua terdakwa bersalah melakukan tindak pidana secara bersama-sama menghilangkan nyawa orang lain, melanggar pasal 340 KUHP, juncto pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. "Menyatakan terdakwa terbukti sengaja dan secara bersama-sama melakukan pembunuhan. Menuntut kedua terdakwa dijatuhi hukuman penjara seumur hidup," kata Bani, membacakan tuntutannya pada sidang sebelumnya.(cw51)

BATAM (HK) — Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Batam Jum’at (27/ 11) lalu melaksanakan Advokasi Kebijakan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di lingkungan Institusi Swasta. Advokasi P4GN tersebut diadakan bersama PT Citra Shipyard Kampung Becek, Batam. Kegiatan tersebut dihadiri Drs. Sahat P. Simamora, HRD Manager, Drijanu Setya Efendi, HSE Manager, dan perwakilan pekerja. Tampil sebagai narasumber dari BNN Kota yaitu Kepala BNNK Batam, AKBP Darsono, didampingi Kasie Pemberantasan dan Kasie. Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Batam. Dalam kesempatan itu, PT Citra Shipyard menyambut baik kegiatan Advokasi yang dilakukan oleh BNNK Batam. “Kami mempunyai komitmen untuk mengendalikan bahaya dan resiko keselamatan dan kesehatan kerja. Penyalahgunaan narkotika dan alkohol dalam kegiatan operasi pembangunan dan perbaikan kapal di lapangan dapat menyebabkan kecelakaan. Karena itu. Karena itu, PT Citra Shipyard siap bekerjasama dengan BNN dalam memberikan penerangan tentang P4GN kepada pekerja,” ujar Drijanu saat kegiatan tersebut. Dikatakannya, PT Citra Shipyard telah menerbitkan Kebijakan Keselamatan tentang penyalahguna obat-obatan dan alkohol. Hal ini, lanjut Drijanu, dapat dilihat dari peraturan perusahaan yang dipampang di ruang Resepsionis, pemasangan poster anti Narkoba di kantor, kantin, dan pos security. Diketahui, sesuai Instruksi Presiden No.12 Tahun 2011, Advokasi P4GN dilaksanakan dengan tujuan institusi swasta yang diadvokasi dapat merencanakan dan melaksanakan kegiatan P4GN di lingkun-

gan Perusahaan. Selain itu, dari kegiatan itu diharapkan ada MoU antara BNNK Batam dengan PT Citra Shipyard sebagai jalinan kerjasama selanjutnya. Sementara Kepala BNNK Batam, AKBP Darsono menyampaikan apresiasinya kepada perusahaan tersebut karena telah melaksanakan kegiatan P4GN di lingkungan Perusahaan. “Saya mengucapkan terima kasih kepada PT Citra Shipyard karena sudah melaksanakan banyak kegiatan yang mendukung program-program BNN. Saya juga apresiasi karena perusahaan ini mempunyai Kebijakan Keselamatan Kerja bagi seluruh pekerja. Semoga Kebijakan Keselamat Kerja ini dapat benar-benar terlaksana sehingga pekerja tidak menjadi penyalahguna Narkoba. Diketahui, prosentase terbesar penyalahguna Narkoba adalah pekerja,” ucap Darsono. Disampaikannya juga, pemerintah sudah mencanangkan program rehabilitasi 100.000 korban penyalahguna/pecandu Narkotika. "Diharapkan masyarakat memahami perbedaan hukuman antara pengedar dengan korban penyalahguna/pecandu Narkotika. Bagi pengedar, tetap diberikan sanksi hukum yaitu dipenjarakan. Namun, bagi korban penyalahguna/pecandu Narkotika setelah dilaksanakan proses assesment wajib menjalani proses pemulihan yaitu rehabilitasi medis dan sosial. Tahun 2015 ini, kota Batam ditargetkan mampu merehabilitasi sebanyak 100 korban penyalahguna/pecandu Narkotika." Dalam kesempatan itu BNNK Batam juga mengimbau agar seluruh pekerja di perusahaan tersebut untuk mengamankan diri, keluarga dan lingkungan dari penyalahgunaan narkoba dengan menciptakan lingkungan kerja yang sehat. (fhy/r)

MAMAN/HALUAN KEPRI

Editor: Eddy Supriatna, Layouter : Nazar


Rabu, 2 Desember 2015

NAPOLI (HK) — Napoli sukses naik ke capolista (puncak) Serie A usai mengalahkan Inter Milan 2-1 dalam laga giornata 14 yang digelar di San Paolo, Selasa (1/12) dinihari WIB. El Pipita (julukan Gonzalo Higuain) menjadi pahlawan kemenangan Napoli lewat doppietta alias dua golnya. Sementara gol hiburan Inter dicetak Adem Ljajic. Laga belum genap berjalan dua menit, Napoli sudah mampu men-

gubah papan skor melalui gol Higuain. Berawal dari kesalahan antisipasi bek Inter, bola mendarat di kaki Jose Callejon dan diteruskan El Pipita menjadi gol lewat tembakan kaki kanan. Gol ini membuat pasukan I Partenopei semakin percaya diri menggempur pertahanan tim tamu. Beberapa peluang didapat, namun masih gagal menambah keunggulan. Inter bukannya tanpa peluang. Di menit 30, Fredy Guarin memiliki kesempatan untuk menyamakan skor, namun tembakannya masih melebar dari sasaran. Perjuangan Inter untuk membuat keadaan kembali seimbang makin berat setelah bek kiri Yuto Nagatomo mendapat kartu merah di akhir babak pertama usai melakukan pelanggaran keras terhadap Allan. Paruh pertama laga

21

Man. City Tawar Pastore JAVIER Pastore sedang berada dalam kondisi buruk di Paris Saint-G ermain dan Manchester City berniat memanfaatkan situasi ini untuk memboyongnya ke Etihad Stadium. Gelandang Argentina itu sebenarnya jadi andalan Laurent Blanc musim lalu. Namun kedatangan Angel Di Maria membuatnya gagal mereplika penampilan gemilangnya. Pastore hanya diberi kesempatan bermain delapan kali di Ligue 1 musim ini. Tuttomercatoweb mengindikasikan adanya pergerakan dari Man City. Raksasa Liga Primer Inggris itu diyakini siap menebus Pastore dengan harga tinggi dan tak tanggung-tanggung untuk mendatangkannya di bursa transfer Pastore musim dingin. (glc)

ini ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah. Kembali dari kamar ganti, allenatore Roberto Mancini terpaksa melakukan perubahan menyikapi keluarnya Nagatomo. Mancio memutuskan memasukkan Alex Telles menggantikan Mauro Icardi. Meski demikian, Inter tetap kewalahan menahan gempuran Napoli karena hanya bermain dengan 10 pemain. Puncaknya terjadi di menit 62. Lagi-lagi Higuain yang menjadi aktornya. Berawal dari sundulan Raul Albiol, Bola jatuh dalam penguasaan Higuain yang memenangi adu sprint dengan dua bek Inter. Dengan finishing berkelas, El Pipita lagi-lagi sukses menaklukkan kiper Samir Handanovic. Inter akhirnya sukses memperkecil ketertinggalan di menit 67 lewat gol Adem Ljajic. Tembakan kaki kiri pemain asal Serbia itu tak mampu dihentikan Pepe Reina. Meski terus menrerus menenakan, namun Inter

City Dapat Suntikan Dana Rp 5,5 T dari Investor China MANCHESTER (HK) — Kekuatan finansial Manchester City dipastikan bakal semakin kuat. Ini setelah tercapainya kesepakatan bernilai 400 juta dollar AS (Rp 5,5 T) antara owner mereka, City Football Group, dengan konsorsium China, CMC Holdings. Kesepakatan ini boleh dibilang sebagai lanjutan dari kunjungan Presiden China, Xi Jinping, ke City Football Academy pada (23/ 10) lalu di mana dia bertemu dengan Khaldoon Al Mubarak selaku Chairman dari City Football Group (CFG) dan juga Manchester

Khaldoon

City. Saat itu Jinping tengah melakukan kunjungan bilateral ke Inggris untuk bertemu Perdana Menteri David Cameron. Setelah melewati sebulan lebih akhirnya tercapai kesepakatan antara CFG dengan CMC Holdings, di mana konsorsium asal China itu berhak memiliki 13 persen saham grup asal Abu Dhabi tersebut sekaligus menempatkan presiden mereka, Ruigang Li, sebagai anggota ketujuh jajaran pemegang saham CFG. CMC Holdings adalah konsorsium besar yang bergerak di bidang olahraga, media, hiburan, dan penyedia jasa layanana internet Lewat kerjasama tersebut, City sebagai salah satu anggota CFG, berupaya melebarkan sayapnya hingga ke China, yang berstatus sebagai negara berpenduduk terbanyak di dunia. City berharap dapat merangkul sebanyak-banyaknya fans baru dari 'Negeri Tirai

Bambu' tersebut. Selain itu, City juga ingin punya andil dalam perkembangan sepakbola di negara itu. "Sepakbola adalah olahraga yang paling dicintai, paling sering dimainkan, dan ditonton orang-orang di China. Laju pertumbuhan olahraga itu di sana sangat unik dan menarik," ujar Chairman City dan City Football Group Khaldoon Al Mubarak seperti dikutip situs resmi City. "Kami sudah bekerja keras untuk menemukan rekan yang tepat dan membuat sebuah kesepakatan untuk meningkatkan potensi-potensi luar biasa yang ada di China, baik untuk CFG dan sepakbola secara luas," sambungnya. CFG sendiri tak cuma membawahi City, namun sejumlah klub di negara lain seperti Melbourne City FC, New York City FC, serta memiliki saham di klub Liga Jepang Yokohama Marinos. (dtc)

tetap gagal mencetak gol penyama. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 untuk kemenangan Napoli tetap bertahan. Hasil ini membuat Napoli berhak duduk di peringkat teratas klasemen Serie A dengan 31 poin, sementara Inter melorot ke posisi dua dengan 30 poin. (bln)

Lewandowski Masuk "Guinness Book of Records" BERLIN (HK) — Penyerang Bayern Muenchen Robert Lewandowski secara resmi mendapat penghargaan dari Guinness Book of Records pada Senin (30/11). Lima golnya dalam satu pertandingan pada pentas Bundesliga membuat dia meraih empat rekor lainnya. Lewandoski hanya memerlukan delapan menit 59 detik untuk mencetak lima gol bagi The Bavarians setelah masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua dalam laga melawan Wolfsburg di Muenchen pada 22 September lalu. Waktu itu, sang pemuncak klasemen menang telak 5-1. "Itu merupakan malam bersejarah bagiku," ujar Lewandowski setelah diberikan empat sertifikat. Dia mengukir rekor untuk trigol tercepat, yang tercipta 3 menit 22 detik, empat gol tercepat, lima menit 42 detik, lima gol

tercepat dan ia merupakan pemain pertama sepanjang sejarah Liga Jerman yang mencetak lima gol sebagai pemain pengganti. "Itu membuat aku selama beberapa hari dan pekan tenggelam dalam kegembiraan, di mana keluargaku nyaris lebih gembira daripadaku,"

tambah pemain internasional Polandia tersebut. Lewandowski berencana menyumbangkan sepatusepatu sepak bola yang ia gunakan pada malam bersejarah itu untuk amal. Satu rekor yang gagal ia pecahkan adalah rekor pemain 38 tahun, Dieter Mueller, yakni enam gol

dalam satu pertandingan. Mueller menorehkan rekor itu saat FC Cologne menang 7-2 atas Werder Bremen. "Seseorang di atas telah berpikir bahwa lima gol cukup untuk aku," ujar Lewandowski. Mantan pemain Borussia Dortmund tersebut pada musim ini telah mencetak 14 gol di liga. Dia berada di posisi kedua setelah striker Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang, yang menyarangkan 17 gol dalam 14 pertandingan. (kcm)

Lewandowski

Barcelona Dominasi Penghargaan La Liga BARCELONA (HK) — Barcelona mendominasi penghargaan tahunan La Liga di Forum de La Ciudad, Selasa (1/12). Lima kategori dimenangi oleh pemain Barcelona. Lionel Messi meraih dua gelar sekaligus, yaitu pemain terbaik dan striker

terbaik. Adapun Luis Enrique menjadi pelatih terbaik. Dua gelar lainnya dimenangi oleh Neymar dan Claudi Bravo. Sementara itu, Real Madrid hanya diwakili tiga pemain, yaitu Sergio Ramos, James Rodriguez, dan Cristiano Ronaldo. (kcm)

BERIKUT DAFTAR PERAIH PENGHARGAAN LA LIGA 2014-2015: Penjaga gawang terbaik: Claudio Bravo (Barcelona) Pemain belakang terbaik: Sergio Ramos (Real Madrid) Gelandang terbaik: James Rodriguez (Real Madrid) Striker terbaik: Lionel Messi (Barcelona) Pelatih terbaik: Luis Enrique (Barcelona) Pemain terbaik: Lionel Messi (Barcelona) Pemain Amerika terbaik: Neymar (Barcelona) Pemain Afrika terbaik: Sofiane Feghouli (Valencia) Fans Five-Star Player: Cristiano Ronaldo (Real Madrid)

Bravo Neymar Messi

Editor: Ricoh, Layouter: Mario S, Grafis: Richo Ray


CMYK

Rabu, 2 Desember 2015

22

"Pj Gubernur Kepri Resmikan Lantai 5-6 RSUP" PJ GUBERNUR Kepri Agung Mulyana saat menyampaikan sambutan. TANJUNGPINANG (HK) — Pejabat Gubernur Agung Mulyana secara langsung meresmikan pembangunan gedung lantai 5 dan 6 di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri,Senin (30/11). Pembangunan gedung lantai 5-6 RSUP ini merupakan proyek multi years RSUP Kepri tahun 2014 yang memakan anggaran pemerintah Provinsi Kepri sebesar Rp 26 miliar. Hal ini disampaikan Direktur RSUP Kepri Dr Muchtar L Munawar dalam sambutannya. Menurut Muchtar, dengan dioperasikannya lantai 5 dan 6 RSUP Provinsi Kepri ini diharapkan dapat meningatkan kapasitas serta pelayanan yang diberikan RSUP kepada masyarakat dalam peningkatan kesehatan di Kepri. "Kami sangat bersyukur

dengan selesainya peningkatan mutu dasar pembangunan mutu fisik lantai 5-6 RSUP ini, dapat meningkatkan mutu kapasitas RSUP dalam melayani masyarakat," ujar Muchtar L Munawar yang juga Kepala BLUD Kepri Selanjutnya, Muchtar mengatakan bahwa dengan selesainya pembangunan ini maka saat ini secara keseluruhan RSUP Provinsi Kepri memiliki 207 tempat tidur pasien. Dengan penambahan tersebut, dapat meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Sebelumnya RSUP hanya memiliki 73 tempat tidur pasien, 4 kamar operasi dan 3 ICU. Senada dengan hal tersebut, Pj Gubernur Kepri Agung Mulyana mengatakan peningkatan pelayanan masyarakat pendukung kesehatan

KETUA TP PKK Provinsi Kepri Lily Agung Mulyana saat menyerahkan tumpeng kepada salah seorang perawat.

DIREKTUR Utama RSUP Provinsi Kepri Dr. Muchtar L Munawar saat menyampaikan Sambutannya. ini merupakan upaya sadar pemprov dalam meningkatkan kesehatan masyarakat kepri. "Kesehatan merupakan unsur terpenting yang harus ditingkatkan dalam suatu daerah, untuk itulah pemerintah sangat konsen

mendukung peningkatan layanan kesehatan ini," ungkap Agung. Ditambahkan Agung, dengan adanya peningkatan layanan di RSUP Kepri ini, akan membuktikan bahwa pelayanan kesehatan yang ada di

Kepri saat ini tak kalah dengan di RS yang ada di daerah lainnya. "Namun, seiring peningkatan kapasitas layanan fisik,juga harus dibarengi dengan peningkatan pelayanan kepada masyarakat," in-

gat Agung Selanjutnya, Agung berpesan kepada Dirut RSUP Provinsi Kepri agar dapat membuat pelatihan-pelatihan bagi para dokter ataupun tenaga medis di RSUP agar dapat meningkatan ser-

ROMBONGAN Pj Gubernur saat menyapa dan menjenguk pasien kamar SAMBUTAN yang diberikan para perawat di RSUP saat rombongan di Lantai 5 RSUP Provinsi Kepri. meninjau lantai 5 RSUP.

tifikasi pegawai medis yang ada di Kepri agar dapat bersaing di Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang tak lama lagi menjelang.*** Narasi : Eva Fransiska Foto : Humas/Maspram

IBU Lily Agung Mulyana saat memotong pita peresmian lantai 5 RSUP Ptovinsi Kepri didampingi Pj Gubernur Agung Mulyaa dan Direktur RSUP Dr Muchtar L Munawar.

PJ GUBERNUR Kepri saat menyerahkan Tumpeng Pertama kepada salah satu Dokter di RSUP.

PJ GUBERNUR Kepri Agung Mulyana didampingi Istri Ibu Lily Agung Mulyana saat memotong Tumpeng pada Peresmian Peningkatan Kapasitas RSUP Provinsi Kepri disaksikan langsung Direktur RSUP Kepri Dr Muchtar L Munawar, Kadinkes Kepri TjeTjep Yudayana.

DIREKTUR RSUP Provinsi Kepri Muchtar L Munawar saat memberikan tumpeng kepada salah seorang dokter di RSUP.

PJ GUBERNUR Kepri Agung Mulyana saat berkeliling dan menijau kondisi RSUP Provinsi Kepri didampingi Dirut RSUP Muchtar L Munawar.

FOTO Bersama Pj Gubernur Kepri Agng Mulyana bersama Dirut RSUP Dr Muchtar L Munawar, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Tjetjep Y dan Para dokter di RSUP Provinsi Kepri.

PJ GUBERNUR Kepri Agung Mulyana saat memasuki RSUP Provinsi yang didampingi Kepala Direktur RSUP Provisi Kepri Muchtar L Munawar dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Tjetjep Yudatyana.

PJ GUBERNUR Kepri saat menyapa salah satu pasien RSUP.

PARA Dokter-Dokter di RSUP Provinsi Kepri saat mengikuti Syukuran Peningkatan Kapasitas Pelayanan RSUP.

SITUASI Di RSUP Provinsi Kepri yang dipenuhi masyarakat.

CMYK

Editor: Nikolas Ngao, Layouter: Agung Raharjo


Rabu, 2 Desember 2015

Iklan

23


CMYK

W A K I L R A K YAT

Rabu, 2 Desember 2015

24

cara.

::

TANGGAPAN DEWAN

Batam Masih Tempat Transit TKI Ilegal Pertanyaan Dewan Batam Yth. Sampai sekarang, Batam masih dijadikan tempat transit TKI ilegal. Tanggapannya? Terima kasih.

Agus M Warga Batam Centre

Jawaban Terima kasih atas pertanyaan yang disampaikan. Batam boleh saja dijadikan tempat transit TKI, tetapi hanya yang sifatnya resmi atau legal, sementara kalau yang ilegal harus benarbenar dihadang bersama. Pasalnya, Batam sering kali hanya ketiban susahnya, sementara hanya segelintir orang yang mengambil manfaat. Karena pengawasan harus benar-benar diperketat.

SUASANA Rapat Banmus di Ruang Pimpinan DPRD Kota Batam yang dipimpin oleh Wakil Ketua I, Zainal Abidin

Wakil Ketua I DPRD Kota Batam Pimpin Rapat Banmus H Sumali SE Anggota Komisi I DPRD Batam

Kapan Penerapan Perda Rokok?

RAPAT Badan Musyawarah (Banmus) terdiri dari Pimpinan Alat Kelengkapan Dewan, BK, Banleg dan Fraksi-fraksi di DPRD Kota Batam. Rapat yang mengagendakan kegiatan DPRD Batam selama satu bulan kedepan yakni bulan Desember

2015 dirumuskan di Rapat Banmus, yang berlangsung di ruang Pimpinan DPRD Kota Batam, Selasa (1/12). Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD Kota Batam, H.Zainal Abidin,S.E.,M.M. berjalan tertib

dan penuh dengan demokrasi terhadap kegiatan-kegiatan dewan yang akan dijalankan pada bulan desember ini. Hal ini terlihat dari usulan-usulan dan surat masuk di dewan baik dari masyarakat maupun lembaga pemerintah ataupun swasta.

Rapat Banmus merumuskan agenda-agenda kegiatan dewan yang akan dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan. Terlihat dari rapat yang dimulai sejak pukul 10.00 WIB hingga tengah hari berjalan dengan alot dan penuh de-

mokrasi. Setiap usulan dan masukan dari anggota dewan yang hadir pada rapat tersebut masing-masing pimpinan alat kelengkapan beserta fraksifraksi di DPRD Kota Batam memberikan masukan dan saran pada rapat Banmus. (humas)

Pertanyaan Dewan Batam Yth. Kapan penerapan perda rokok di Batam? Terima kasih.

Usman Warga Batam Centre

Jawaban Rancangan Perda rokok masih dalam pembahasan, dan penerapannya belum bisa dipastikan kapan. Terlebih saat ini belum ada kesiapan pemerintah selaku penggagas lahirnya perda tersebut. Dimana sampai saat ini belum menyanggupi menyiapkan ruangan khusus untuk merokok, atau kawasan tanpa rokok (KTR) di instansi masing-masing.

WAKIL Ketua I DPRD Kota Batam, Zainal Abidin memimpin Rapat Badan Musyawarah (Banmus)

KETUA Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Batam, Suhardi Tahirek, S.E. mengikuti Rapat Banmus

MUKRIYADI,ST, Komisi II dan H. Sumali,S.E., Komisi I DPRD Kota Batam mengikuti jalanya Rapat Banmus..

STAFF Sekretariat DPRD Kota Batam sedang menyimak jalannya Rapat Banmus

Ides Madri Anggota Komisi IV DPRD Batam

Pembaca yang terhormat. Jika anda ingin menyampaikan aspirasi keluhan, dan masukan kepada Anggota DPRD Kota Batam, Kirimkan ke email: skpd.batamkota.go.id/setdprdbatam

::

CAKAP DEWAN

“Kami kaum perempuan dan anak-anak adalah perokok pasif yang jauh lebih terkena dampaknya daripada perokok aktif. Ranperda ini salah satu inisiatif DPRD Kota tentang kesehatan�

HARMIDI Umar Husen, dari Komisi I DPRD Kota Batam menyampaikan pendapat pada rapat Banmus.

dr.Idawati Nursanty Anggota DPRD Batam

CMYK

Editor: Fery Heryanto, Layouter : Novrizal


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.