Haluan kepri 03apr16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Minggu, 03 April 2016

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

25 Jumadil akhir 1437 H TERBIT 16 HALAMAN, NO 03/4 TAHUN KE 15

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 081261333463

Website: www.haluankepri.com

DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karimun gaduh. Wakil rakyat yang berkantor di Jalan Canggai Puteri, Kecamatan Tebing itu mulai tak harmonis sejak 29 Januari 2016 lalu. Semuanya berawal dari dari mosi tak percaya 20 anggota dewan terhadap kepemimpinan HM Asyura. Mereka mendesak Asyura mundur dari jabatannya. Proses politik terus bergulir. HM Asyura akhirnya diberhentikan sebagai Ketua DPRD Karimun melalui rapat paripurna yang digelar di ruang Balai Long Sri DPRD Karimun pada Senin, 28 Maret 2016 lalu. Rapat yang dipimpin Wakil Ketua II DPRD Karimun, Bakti Lubis, itu membahas keputusan Badan Ke-

Wakil Rakyat

HM Asyura

JADWAL SHALAT Batam dan Sekitarnya Minggu, 03 April 2016 Imsak

Subuh Dzuhur

Ashar

Magrib

Isya’

04:31

04:47

15:24

18:13

19:23

12:09

Cut Tari

Fokus Urus Anak PASCA-kasus video asusila dengan Ariel Noah, Cut Tari seperti menghilang dari gemerlap panggung dunia hiburan Tanah Air. Tari hanya muncul beberapa kali di beberapa acara talkshow di stasiun televisi. Diakui Tari, ia kini memang lebih fokus untuk mengurus anak. "Begitu jadi single parent, saya bikin komitmen sama diri sendiri. Jadi anak saya kalau bisa enggak jadi anak korban perpisahan (kedua orangtuanya)," kata Cut Tari saat ditemui di Jakarta, Kamis (31/3) malam. Cut Tari tak sepenuhnya mundur dari dunia showbiz. Ia masih menerima tawaran asal sesuai dengan jadwal kerja dan tak mengganggu kebersamaannya bersama sang putra, Sidney Azkassyah Yusuf. "Saya harus bikin prioritas dalam hidup. Kapan saya bekerja dan berkarier. Kapan saya harus memperhatikan anak. Saat ini, dedikasi saya memang untuk anak," ujar janda Yusuf Subrata ini. Cut Tari sama sekali tak kewalahan mengurus anak dengan status orangtua tunggal. Dengan penuh totalitas, bintang sinetron 'Cinta Bunga 2' ini mengurusi semua keperluan anaknya tanpa dibantu oleh orang lain. "Lagi benar-benar ngurus anak yang enggak pakai baby sitter, enggak pakai bala bantuan. Jadi ibu seutuhnya lah," pungkas artis cantik ini. (l6)

Tersangka Dugaan Kasus Penggunaan Surat Tanah Palsu

Djodi Batal Bebas Demi Hukum DJODI Wirahadikusuma, tersangka dugaan kasus pemalsuan surat tanah di Sungai Carang, Kecamatan Tanjungpinang Timur seluas 19.962 meter persegi yang ditangani pihak penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang batal bebas demi hukum dari sel tahanan Mapolres Tanjungpinang. Hal tersebut setelah pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang melalui Kepala Seksi Tindak Pidana Umum (Kasi Pidum), Ricky Setyawan Anas SH MH mengeluarkan surat ketetapan perpanjangan penahanan terhadap Djodi selama 15 hari kedepan, tertanggal 30 Maret 2016. Padahal sebelumnya, be-

... Hal. 7

1.339 Perusahaan Menunggak Iuran BPJS

redar informasi bahwa Plt Kepala Kejari Tanjungpinang, Heni Wahyu Purwati SH MH tertanggal 29 Maret 2016 mengeluarkan surat penolakan perpanjangan penehananan terhadap Djodi dari pihak kepolisian Tanjungpinang. "Surat perpanjangan penahanan terhadap tersangka atas nama Djodi Wiraha

BADAN Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Tanjungpinang mencatat sekitar 1.339 perusahaan masih menunggak iuran BPJS Ketenagakerjaan sampai pada Maret 2016 dari 3.396 perusahaan terdafDjodi tar. "Dari 1.339 perusaDjodi Batal ... Hal. 7 haan, ada yang menunggak

1 bulan sebanyak 298 perusahaan, menunggak 2-3 bulan sebanyak 395 perusahaan, menunggak 4-6 bulan sebanyak 291 perusahaan, dan menunggak di atas 6 bulan sebanyak 355 perusahaan," kata Humas BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tanjungpinang Nicko Alfiansa, Kamis. Dari catatan sampai pada Maret 2016, 80 persen perusahaan yang belum disiplin membayar iuran BPJS

1.339 Perusahaan ... Hal. 7

Pantang Terpeleset Leicester City Vs Southampton

PEMUNCAK klasemen sementara Leicester City akan kedatangan lawan tangguh, Southampton, pada match day ke-32 Liga Primer Inggris, Minggu (3/4) malam WIB. Tampil di hadapan publik sendiri, Leicester bertekad untuk meraih kemenangan guna menambah pundi-pundi poin mereka sekaligus memperlebar jalan menuju gelar juara. Leicester tak boleh terpeleset dalam tujuh laga tersisa Liga Primer, termasuk melawan Southampton. Hasil seri, apalagi kalah, akan membuat klub arahan Claudio Ranieri semakin dalam ancaman rival-rivalnya dalam perburuan gelar juara. Saat ini Leicester memimpin klasemen dengan 66 poin, unggul 5

CMYK

poin dari Tottenham Hotspur yang berada di posisi runner up. Selain Spurs, Arsenal dan Mancester City, termasuk West Ham United dan Mancester United secara matematis masih berpeluang menyalib Leicester. Arsenal yang

Pantang Terpeleset ... Hal. 7

Editor: Nando, Layouter: Mario, Grafis: Richo Ray


7

sambungan

Minggu, 03 April 2016

Pantang Terpeleset ..... berada di posisi ketiga kini tertinggal 11 poin, City 15 poin, lalu West Ham dan Manchester United masing-masing tertinggal 16 poin dari Leicester. Apalagi, dari tujuh laga tersisa yang akan dijalaninya, Leicester masih harus menghadapi sejumlah tim kuat. Selain Southampton yang berada di posisi tujuh klasemen, tim berjuluk The Foxes ini akan menghadapi West Ham, Manchester United, dan Chelsea. Jamie Vardy dan kawankawan juga akan menghadapi Sunderland di kandangnya pekan depan. Sunderland kini tengah berjuang keluar dari zona degradasi. Laga seperti ini tidak pernah berjalan mudah dan bila lengah, The Foxes bisa saja tersandung di Stadium of Light. Dua klub lain yang masih harus dihadapi Leicester adalah Swansea City dan Everton. Tapi, Leicester memiliki keuntungan, karena mereka hanya berkonsentrasi pada satu kompetisi yakni Liga Inggris. The Foxes lebih dulu tersingkir di Piala Liga Inggris dan Piala FA. Di Piala Liga, Hull City mampu menyingkirkan Leicester, sedangkan di Piala FA, Tottenham Hotspur yang mendepak The Foxes. Claudio Ranieri menyadari bahwa persaingan merebut gelar masih terbuka. Pelatih asal Italia ini tidak sependapat dengan pelatih Southampton Ronald Koeman yang menyebut persaingan merebut gelar juara tinggal menyisakan dua klub, yakni Leicester dan Tottenham. "Tidak, perebutan gelar masih terbuka. Kami sedang berjuang mendapatkan tiket ke kompetisi Eropa, lalu jika

sambungan Hal. 1 kompetisi tinggal menyisakan empat atau lima pertandingan, kami mungkin akan mengejar Liga Champions," ujar Ranieri kepada BBC beberapa waktu lalu. "Saya sekarang merasa kami sangat kuat, tapi kami memikirkan pertandingan satu demi satu. Selangkah demi selangkah, itulah filosofi kami. Saya ingin berjuang di setiap pertandingan," lanjut bekas pelatih Chelsea ini. Kembali ke laga kontra Southampton yang akan digelar di King Power Stadium nanti malam, Leicester menatap laga ini dengan rasa percaya diri yang cukup tinggi setelah mengemas tiga kemenangan beruntun sebelumnya. Setelah Watford dan Newcastle yang dihajar Vardy dkk, pekan lalu Leicester kembali meraup poin penuh dengan mengalahkan Crystal Palace di kandangnya. Bagaimana dengan Southampton? Secara keseluruhan performa mereka terbilang baik. Koeman dianggap konsisten untuk membuat The Saints lumayan kompetitif. Paling tidak, hal itu tercermin dari kabar bahwa manajemen klub mulai membuka pembicaraan untuk memperbarui kontrak Koeman yang akan habis tahun depan. Southampton saat ini menghuni peringkat ketujuh di klasemen, dan mereka hanya berjarak tiga poin dari posisi lima besar, untuk merebut satu tiket ke Liga Europa musim depan. Dengan sisa tujuh pertandingan, semestinya misi itu masih sangat layak diperjuangkan. Southampton juga tidak terkalahkan dari tiga penampilan terakhirnya di liga. Bah-

Wakil Rakyat ..... hormatan (BK). Semua anggota dewan, kecuali dari Fraksi Partai Golkar, sepakat memberhentikan Asyura dari kursinya sebagai Ketua DPRD. Seiring waktu berlalu, hubungan Asyura dan sesama koleganya di DPRD Karimun terus memanas. Setiap kali digelarnya sidang paripurna, Asyura tidak pernah diperkenankan memimpin sidang. Bahkan, tamu undangan dari unsur FKPD, yang biasanya diterima di ruang Asyura sebelum sidang, mulai beralih ke ruang kerja Bakti Lubis. Bukan hanya melarang untuk memimpin sidang paripurna, Asyura juga tidak dibolehkan menandatangani seluruh surat keluar dan surat masuk di DPRD Karimun, termasuk menandatangani Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD). Asyura hanya dibolehkan untuk meneken surat undangan saja. "Saya merasa dizalimi. Namun, saya tetap akan bertahan dengan keputusan Partai Golkar. Sebelum adanya Keputusan dari Gubernur dan Menteri Dalam Negeri, maka saya akan sebagai Ketua DPRD Karimun yang sah. Kalau soal saya dilarang memimpin sidang, ya silakan saja, saya tak mau ributribut," ungkap Asyura kepada Haluan Kepri usai rapat Badan Musyawarah di ruang Banmus DPRD Karimun, Kamis (31/3). Merasa dizalimi, Asyura tidak mau tinggal diam. Dia dan Partai Golkar akan menggugat keputusan BK DPRD Karimun melalui rapat paripurna DPRD Karimun ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) terkait pemberhentian dirinya sebagai Ketua DPRD. Sebelum langkah itu diambil, Partai Golkar akan membentuk tim lima untuk mengecek kebenaran soal keputusan DPRD Karimun. "Saya dan Partai Golkar akan mem-PTUN-kan hasil keputusan DPRD melalui BK yang telah membuat keputusan untuk memberhentikan saya melalui rapat paripurna sebagai pimpinan DPRD Karimun. Sekarang saya tanya, mana yang tinggi undang-undang dengan keputusan paripurna. Saya diangkat berdasarkan UU no 17 tahun 2014 tentang MD3, masa diberhentikan melalui paripurna," tuturnya. Ketua DPD Laskar Melayu Bersatu (LMB) Karimun Datuk Panglima Muda Azman Zainal, menduga ada skenario besar di balik diturunkannya HM Asyura secara paksa dari jabatannya sebagai Ketua DPRD Karimun. Datuk Azman melihat ada kepentingan politik tingkat tinggi yang terjadi di DPRD Karimun untuk menggoyang kursi "Sang Ketua". "Saya melihat ada skenario besar yang sengaja diciptakan oleh elit politik di Karimun untuk menggoyang kursi Ketua DPRD. Sepertinya, skenario ini sudah dirancang sedemikian

kan di laga terakhirnya sebelum jeda internasional, Southampton secara gemilang berhasil membalikkan keadaan dari tertinggal 0-2 menjadi menang 3-2 saat melawan Liverpool. Itu artinya Jose Fonte dkk bisa menjadi batu sandungan bagi Leicester. Dari catatan head to head kedua tim, Leicester lebih unggul. Dari lima pertemuan terakhir, Leicester sukses mengemas 3 kali kemenangan, satu kali hasil imbang dan hanya sekali saja kalah atas pasukan Ronald Koeman. Pada pertemuan pertama musim ini di kandang Southampton, kedua tim bermain sama kuat 2-2. Dalam laga ini, kedua tim bisa memainkan skuad terbaiknya yang sebagian besar membela timnas negara masing-masing pada jeda internasional pekan ini. Di kubu Leicester, Jamie Vardy yang sudah membukukan 19 gol bagi klubnya, bermain cemerlang saat membela timnas Inggris. Ia mencetak dua gol dalam dua laga bersama timnas, termasuk gol backheel indahnya ke gawang kiper Jerman, Manuel Neuer. Albrighton yang nyaris dipanggil timnas dengan 6 assist dan Mahrez dengan 16 gol dan 11 assist menjadi duo playmaker dari posisi sayap. Di kubu tim tamu, meski Charlie Austin sudah kembali fit, namun Pelle yang mencetak 3 gol dalam dua laga terakhir akan menjadi targetman Southampton. Mane yang dalam beberapa bulan terakhir berada di bench bisa kembali menjadi starter setelah bermain brilian melawan the Reds dua pekan lalu. (l6/kb/dbs/nkt)

sambungan Hal. 1

1.339 Perusahaan ..... Ketenagakerjaan berada di wilayah Kota Tanjungpinang, sedangkan sisanya berada di wilayah kerja BPJS Ketenagakerjaan lainnya seperti di Kabupaten Bintan, Natuna, Anambas dan Lingga. Menurut Nicko, pihaknya sudah acapkali melakukan penagihan ke perusahaan yang memiliki tunggakan tersebut, mulai dari melakukan pengiriman email, mengirim petugas untuk langsung ke perusahaan terkait. "Kami sampai memberikan surat teguran sebagai peringatan atas ketidakdisiplinan pihak perusahaan," tegas Nicko. Perihal tunggakan iuran yang dominan dilakukan oleh perusahaan bidang kontraktor dan pertokoan di Kota Tanjungpinang tersebut, dikhawatirkan dapat mengganggu pelayanan, terutama ketika para karyawan perusahaan mengalami kecelakaan kerja. "Jika tidak ada etikat baik dari pihak perusahaan untuk membayar tunggakannya, maka akan dikenakan sanksi dipidana dan denda Rp10 milyar sebagaimana yang diatur dalam PP Nomor 86 tentang sanksi administrasi," ucapnya. Akan tetapi, BPJS Ketenagakerjaan Tanjungpinang masih belum sampai membawa permasalahan tunggakan tersebut ke ranah hukum. Oleh sebab itu, ia berharap perusahaan atau toko dapat taat membayar iuran. Iuran Naik Sementara itu, Humas BPJS Kesehatan Cabang Batam, Irfan Rachmadi menyatakan kenaikan iuran peserta mandiri yang berlaku mulai 1 April bagi kelas satu dan dua untuk peningkatan pelayanan. "Tujuannya untuk keberlangsungan program dan memberikan pelayanan lebih baik lagi bagi masyarakat sebagai peserta. Yang naik hanya peserta mandiri saja, bukan termasuk yang dibayarkan oleh perusahaan," kata Irfan Rachmadi di Batam. Kenaikan tersebut untuk fasilitas kesehatan ruang perawatan kelas II menjadi Rp51 ribu dari Rp42.500,00 per bulan, sedangkan peserta kelas I menja-

sambungan Hal. 1

di Rp80 ribu dari sebelumnya Rp59.500,00 per bulan. Sementara rencana kenaikan III dari Rp25.500 menjadi Rp30 ribu pada Kamis siang dinyatakan batal oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Penyesuaian iuran, kata Irfan, juga sudah merupakan perhitungan aktuaris oleh para ahli, termasuk rekomendasi dari Dewan Jaminan Sosial Nasional. "Pembahasan tersebut melibatkan Kementerian Kesehatan, Kemenakertrans, Kementerian Keuangan, Kementerian Hukum dan HAM, Dewan Jaminan Sosial Nasional, BPJS Kesehatan, serta sejumlah pihak terkait," kata dia. Irfan mengatakan, masyarakat yang menjadi peserta kelas satu dan dua tentu saja berasal dari kalangan yang memiliki kemampuan untuk membayar iuran secara mandiri. Mengingat masyarakat yang kurang mampu sudah menjadi peserta dengan penerima bantuan iuran (PBI) dari pemerintah pusat maupun daerah. "Berdasarkan verifikasi yang dilakukan, yang tidak mampu sudah ditanggung oleh pemerintah baik pusat maupun daerah," kata Irfan. Kepala BPJS Kesehatan Batam, Budi Setiawan mengatakan, hingga saat ini masih menunggu informasi lenih lanjut termasuk surat resmi mengenai pembatalan kenaikan iuran peserta mandiri untuk kelas III. "Kami belum bisa banyak memberikan keterangan. Kami masih menunggu informasi lebih lanjut termasuk keterangan

Djodi Batal .....

PENDUKUNG HM Asyura menggelar aksi demo di depan Gedung DPRD Karimun, 22 Februari 20016 lalu.

rupa, hingga terkesan ada kesalahan besar yang dibuat oleh Asyura. Dan ketika air sudah mulai keruh, datang sosok yang menjadi pahlawan," tutur Azman. Azman meminta, kalau memang Asyura memiliki kesalahan besar hingga harus ditebus dengan mundurnya dari kursi ketua DPRD, maka anggota dewan yang terhormat di DPRD Karimun harus menyampaikan kepada publik secara terbuka, kesalahan apa yang dibuat oleh Asyura. Sehingga, masyarakat Karimun tidak perlu bertanyatanya lagi. "Selama ini, masyarakat Karimun tidak pernah tahu kesalahan apa yang dilakukan oleh Asyura, hingga harus ditebus dengan meminta mundur sebagai Ketua DPRD. Setahu saya, Asyura tidak pernah berbuat asusila atau pelanggaran etika moral hingga mencoreng nama DPRD Karimun sebagai lembaga yang terhormat," kata Azman. Menurutnya, kalau hanya terjadi kekeliruan dalam mengambil kebijakan di DPRD dan itu masih sebatas kesalahan ringan, kenapa sampai harus dihukum dengan sanksi yang begitu berat. Masih ada caracara lain yang bisa ditempuh melalui jalan kekeluargaan. Bukan dengan cara pemakzulan seperti itu. Wakil Ketua II DPRD Karimun Bakti Lubis mengatakan, pemberhentian HM Asyura sebagai Ketua DPRD Karimun sudah melalui mekanisme prosedur yang sesuai dengan Pasal 191 UU no 23 tahun 2014 tentang Badan Kehormatan (BK) DPRD Kabupaten/Kota. Sehingga, keputusan BK yang disampaikan melalui rapat paripurna itu sudah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat. "Hasil rapat paripurna itu sudah mutlak dan mengikat. Hasil keputusan BK DPRD Karimun itu sudah kami kirimkan kepada Gubernur Kepri untuk peresmian pemberhentian (kepada HM Asyura). Jika Gubernur sudah meresmikan untuk pemberhentian, maka berhentilah itu. Kalau Golkar belum mengajukan, maka pimpinan DPRD Karimun akan kosong sampai ada nama yang diusul-

kan," ungkap Bakti Lubis. Bakti Lubis menyebut, Asyura selama ini sudah banyak melakukan kesalahan di DPRD Karimun. Kesalahan itu menyangkut etika kedinasan. Menurut Lubus, Asyura sering tidak melaksanakan tugas, contohnya, pengesahan APBD yang lambat. Seharusnya, kata Lubis, pengesahan diteken pada 31 Desember 2015 tapi sampai Februari 2016 belum juga ditandatangani. "Selain itu, ada perda yang sudah disahkan tapi sudah berbulan-bulan tidak ditandatanganinya. Kesalahan secara internal juga terjadi terkait surat di komisi-komisi DPRD Karimun yang tidak direspon. Secara kelembagaan itu adalah kesalahan fatal. Kalau kami tidak patuh, maka sebagai pimpinan kami juga bisa di-BKkan," jelasnya. Bakti Lubis membantah adanya skenario yang dilakukan oleh elite politik atau kelompok tertentu untuk menjatuhkan HM Asyura sebagai Ketua DPRD Karimun. Karena, tak ada kepentingan dari pihak lain untuk dengan sengaja memberhentikan Asyura dari jabatannya sebagai Ketua DPRD Karimun saat ini. "Terlalu jauh berfikir kalau ada intrik atau skenario untuk menjatuhkan Asyura sebagai Ketua DPRD Karimun. Siapa juga yang mau intrik seperti itu. Saya pernah dengar ada nama kader tertentu yang ingin menduduki jabatan sebagai Ketua DPRD. Tapi, itu tidak benar sama sekali," kata Lubis. Bahkan, Bakti Lubis mengaku kalau dirinya pernah mendengar kalau dirinya ikut diseret-seret dalam kisruh yang terjadi di DPRD Karimun. Namun, dia membantahkan kalau rumor itu semuanya tidak benar. "Saya sudah mendengar juga, ada selentingan kepentingan kita secara pribadi, itu sudah tak nyambung, clear sekali kan. Kalau saya ada niat seperti itu, sudah dari dulu saya lakukan. Sampai hari ini, saya orang yang selalu memberikan kesempatan ekpada beliau untuk memberikan hak-haknya," pungkas Bakti Lubis. (ham)

dikusuma dari pihak penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang sudah kita keluarkan kemarin. Artinya, Djodi masih menjalani masa penahanan selama 15 hari ke depan, sesuai batas waktu yang kita keluarkan kemarin," ucap Kasi Pidum Kejari Tanjungpinang, saat ditemui sejumlah wartawan di ruang kerjanya, Kamis (31/3). Ketika ditanya tentang sempat terbitnya surat penolakan perpanjangan penahanan terhadap Djodi yang ditandatangani oleh Plt Kejari Tanjungpinang, Heni Wahyu Purwati SH MH tertanggal 29 Maret 2016, Ricky sapaan Kasi Pidum Kejari Tanjungpinang ini, enggan menanggapinya. "Kita hanya menjalankan perintah pimpinan," ucap Ricky. Terpisah, Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP Andri Kurniawan menyatakan, telah menerima surat perpanjangan penahanan atas nama tersangka Djodi Wirahadikusuma dari pihak Kejari Tanjungpinang tersebut. "Sejauh tidak ada permasalahan terhadap penanganan perkara atas nama tersangka Djodi Wirahadikusuma tersebut, dan surat perpanjangan penahanannya sudah kita terima kemarin," kata Andri, saat ditemui Haluan Kepri di halaman Kantor Kejari Tanjungpinang. Andri menyebutkan, sejauh ini pihaknya tengah melengkapi semua petunjuk (P19) yang diberikan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang menanganai perkara tersebut sebelumnya. "Jika tidak ada halangan, besok (hari ini-red), berkas Berita Acara Pemeriksaan (BAP) tersangka Djodi Wirahadikusuma tersebut akan kita serahkan kembali kepihak Kejari Tanjungpinang," kata Andri. Bersamaan berkas kasus Djodi tersebut, Kejari Tanjungpinang juga akan menyerahkan kembali berkas atas nama tersangka Diana Sulastri, sebagai pihak yang diduga

resmi pembatalan kenaikan kelas III," kata dia. Jika tidak ada perkembangan lebih lanjut, kata dia, BPJS akan berpegang pada Perpres Nomor 10/2016 tentang Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan. "Pegangan kami itu. Namun tentu kami masih menunggu informasi kepastian kenaikan yang akan diberlakukan mulai 1 April besok," kata Budi. Sebelumnya Ketua Komisi IV DPRD Batam Riky Indrakari menyesalkan kenaikan tersebut karena seharusbya sesuai dengan Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan mengharuskan alokasi pusat untuk kesehatan mencapai 5 persen. "Namun, ini sudah diputuskan. Jadi, yang harus dilakukan adalah transparansi dari BPJS mengenai klaim ke rumah sakit," kata dia. Ia juga meminta agar BPJS selalu berkoordinasi terkait dengan perubahan peraturan sehingga tidak ada lagi anulir dan penundaan atas keputusan BPJS. "Ke depan, kami juga akan melakukan rayonisasi rujukan agar tidak terjadi penumpukan pada rumah sakit tertentu," kata Riky. Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Chandra Rizal berharap rumah sakit dan klinik yang belum bekerja sama dengan BPJS agar segera mau melayani peserta program tersebut agar terjadi pemerataan. "Saat ini faskes masih kurang jadi ada penumpukan. Dengan kenaikan ini diharapkan rumah sakit dan klinik lain juga segera bergabung melayani peserta BPJS agar tidak terjadi penumpukan," kata dia. (ant)

sambungan Hal. 1 ikut terlibat dan betanggung jawab atas perkara tersebut. "Limpahan berkas tahap satu atas nama tersangka Djodi Wirahadikusuma dan Diana Sulastri tersebut sudah kita terima dari penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang. Setelah kita teliti, ada beberapa poin yang perlu ditambahkan ke dalamnya," terang Kasi Pidum Kejari Tanjungpinang, Ricky Setiawan Anas. Sebagaimana diketahui, penetapan tersangka Djodi sebagai tersangka berawal dari laporan Robert Unizar, yang mengaku lahannya diserobot oleh Djodi. Tersangka Djodi sempat beberapa kali mangkir saat dipanggil penyidik Satreskrim Polresta Tanjungpinang sehingga kasus yang dilaporkan Unizar tahun 2013 ini baru saat ini proses penyidikanya dapat dilanjutkan. Dari laporan maupun hasil penyelidikan Satreskrim Polres Tanjungpinang terungkap bahwa luas lahan yang dimiliki Djodi bertambah menjadi 19.962 meter persegi dari luas lahan yang sedianya hanya sekitar 9.000 meter persegi. Tim Satreskrim menduga perluasan tanah itu karena Djodi memalsukan surat tanah. Dugaan ini semakin dikuatkan setelah tim penyidik mendapatkan beberapa bukti dan keterangan saksi, termasuk saksi pemilik asal tanah milik Djodi tersebut, yakni Abdul Latif yang mengaku menjual kepada Djodi hanya seluas 9.000 meter persegi beberapa tahun lalu. Artinya, Djodi telah mengusai kelebihan sisa tanah sekitar satu hektar (10.000 meter persegi) dari luas lahan yang ia masukkan ke dalam sertifikat seluas 19.962 meter persegi. Dari keterangan serta data yang didapati tim penyidik Satreskrim Polres Tanjungpinang, kelebihan lahan seluas satu hektar dalam sertifikat diakui Djodi akibat adanya perubahan luas lahan tanah (ren-

voi-red) di pihak kelurahan setempat. Dalam perkara ini, polisi juga telah menyita sejumlah dokumen penggunaan surat palsu tersebut, termasuk melakukan pemeriksaan terhadap pihak terkait lainnya. Ancam Demo LSM Gerakan Tuntas Korupsi (Getuk) Provinsi Kepri sebelumnya akan mengancam mendemo pihak aparat penegak hukum dalam hal ini Kejaksaan Negeri dan Polres Tanjungpinang bila tidak mampu menuntaskan kasus Djodi. "Kita sebelumnya mengapresiasi kepada pihak Polda Kepri dan Polres Tanjungpinang yang telah menangkap Djodi Wirahadikusama dalam kasus dugaan pemalsuan surat tanah ini. Namun demikian, proses hukum harus tetap berjalan dan kita minta agar Djodi segera diadili agar terungkap semua orang yang bermain di dalamnya," kata Ketua LSM Getuk Kepri Jusri Sabri, kemarin. Kalau tidak mampu menangani kasus tersebut, maka lanjut Jusri, pihaknya akan menggalang kekuatan bersama elemen masyarakat untuk mendemo aparat penegak hukum untuk segera membawa Djodi ke muka pengadilan. "Kalau aparat penegak hukum tidak mampu menidanklanjutinya, ada apa ini dan kami minta agar kasus Djodi segera di P-21 sehingga bisa dibawa ke pengadilan untuk disidang," kata Jusri. LSM Getuk, lanjut Jusri, terus memantau perkembangan kasus Djodi tersangka dugaan pemalsuan surat sengketa lahan tersebut sampai selesai. Sehingga hukum di Kepri ini benar-benar ditegakkan, siapa yang bersalah harus ditindak dan diadili sesuai dengan hukum yang berlaku. "Kami akan mengawal kasus ini sampai tuntas dan jangan sampai dihentikan di tengah jalan dan kita minta supremasi hukum di Kepri, Tanjungpinang ini benar-benar ditegakkan," tegasnya. (eza/nel)


Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

2

Minggu, 03 April 2016

SERIE A Liga Italia pekan ini dipanaskan dengan derby ibukota, Lazio kontra AS Roma. Meski berjarak di klasemen, pertaruhan gengsi keduanya dipastikan bikin laga sengit. Derby Roma atau yang kerap disebut Derby della Capitale ini akan mempertemukan Lazio dan Roma untuk kali ke144 di liga, di Olimpico, Minggu (3/4) malam WIB. Lazio yang akan bertindak sebagai tuan rumah di kesempatan kali ini, masih tertinggal dari sang rival dalam hal jumlah kemenangan. Dari 143 derby yang sudah berlangsung di liga, Roma memenangi 50 di antaranya dan Lazio baru menang 36 kali. Roma juga sedang dominan belakangan ini. Dalam enam pertemuan terakhir, Roma tak terkalahkan dengan tiga kemenangan dan tiga kali imbang. Terakhir kali Lazio menang di liga adalah pada November 2012 silam, saat berstatus tuan rumah. Terlepas dari statusnya sebagai tim tamu, Roma masih akan sedikit diunggulkan. Di bawah arahan pelatih baru Luciano Spalletti, Roma menunjukkan grafik meningkat di Serie A. Mereka menang delapan kali, seri dua kali, dan cuma kalah sekali. Roma kini duduk di peringkat ketiga klasemen sementara dengan perolehan 60 poin dari 30 laga. Mereka ada di bawah

Juventus (70 poin) dan Napoli (67 poin). Dengan delapan pertandingan tersisa, Roma sebenarnya masih bisa menyalip Napoli dan Juve untuk meraih scudetto. Akan tetapi, melihat konsistensi dua tim di atas mereka, 'Serigala Ibukota' memilih untuk menjadikan posisi ketiga sebagai target utama untuk bisa bermain di Liga Champions musim depan melalui jalur play off. "Sekarang jarak (dengan Juventus dan Napoli) terlalu jauh. Kami telah mengubah target-target kami dan target utamanya adalah bermain di Liga Champions," ujar pemain sayap Roma, Iago Falque. "Posisi kedua? Jika kami bisa lolos langsung ke Liga Champions maka itu lebih baik. Namun, mereka yang berada di depan kami tidak sering kalah dan tak ada banyak waktu yang tersisa," tambah Falque. "Namun, kami tetap melihat ke depan dan kami harus berusaha untuk mengejar mereka," katanya. Meski diunggulkan, Roma tak akan serta merta bisa menjalani laga mudah. Gengsi besar yang dipertaruhkan di derby ini akan membuat Lazio tampil habis-habisan dan berusaha tak dipermalukan lagi oleh rival sekotanya tersebut.

Setelah kalah 0-2 di pertemuan pertama musim ini, anak asuh Stefano Pioli akan mengusung misi pembalasan dendam. Belum lagi bicara soal posisi di klasemen. Lazio akan berusaha menegaskan bahwa jarak lima tangga dan 18 poin tak berarti apapun di laga nanti. Laga ini kemungkinan besar menjadi laga derby terakhir kapten AS Roma Francesco Totti. Pasalnya, beredar rumor bahwa kontrak pangeran Roma itu takkan diperpanjang di akhir musim ini. Dengan kondisi seperti itu, sang kapten kemungkinan akan diberi kesempatan untuk tampil dalam laga ini. Sementara itu, wakil kapten AS Roma Daniele De Rossi kemungkinan absen dalam laga ini karena cedera. Jika Totti dan De Rossi tidak diturunkan sebagai starter, maka ban kapten akan dililitkan di lengan Florenzi. Selain De Rossi yang yang kemungkinan bakal absen, Roma kehilangan Norbert Gyomber. Namun absennya dua pemain tadi tak bakal mereduksi kekuatan Roma yang bisa menurunkan skema pakemnya dalam beberapa laga terakhir. Adapun Lazio sudah pasti takkan diperkuat 6 pemainnya. Tiga di antaranya kerap dimainkan pelatih Stefano Pioli. Keadaan semakin tak menguntung-

Kasus Pajak Neymar Murni Kesalahan Ayah Pemain Barcelona, Neymar da Silva Santos Junior, mengalami masalah dalam hal pajak. Permasalahan tersebut timbul saat perpindahannya ke Barcelona. Keluarganya dan Barcelona dituduh tidak jujur dalam jumlah transfer yang terjadi. Hasilnya, Neymar harus berhadapan dengan otoritas Spanyol dan Brasil. Hal tersebut rupanya mendapat tanggapan khusus dari legenda hidup sepakbola Brasil, Mario Zagallo. Pria yang pernah merasakan empat gelar Piala Dunia sebagai pelatih maupun pemain tersebut menilai ayah dari Neymar

kan bagi Lazio dengan Sergej Milinkovic-Savic dan Dusan Basta juga diragukan kondisinya. Dengan kondisi tadi Antonio Candreva dan Felipe Anderson bakal menjadi starter. Kondisi pelik justru terjadi di lini belakang Lazio. Dengan total 5 bek yang akan absen, Pioli tak punya banyak opsi. Kondisi ini yang memaksa Milan Bisevic akan menempati posisi starter meski tak bermain apik di beberapa laga terakhir. (dtc/ bns)

Neymar

Buffon Pastikan Pensiun Dua Tahun Lagi

Klopp Bantah Prioritaskan Pemain Jerman untuk Liverpool Klopp

LIVERPOOL tengah dihubungkan dengan beberapa nama asal Jerman seperti Jonas Hector, Mats Hummels, dan Mario Goetze. Ketiganya dikabarkan tengah jadi buruan utama The Reds untuk didatangkan musim depan. Masuknya

ketiga nama tersebut memang tak lepas dari sosok Juergen Klopp di kursi manajer Liverpool. Seperti yang diketahui, Goetze dan Hummels adalah anak asuh Klopp saat masih menukangi Borussia Dortmund. Satu nama lainnya, Jonas Hector, yang bermain untuk FC Koln, juga merupakan kompatriot Klopp.

Totti Minta Tak Digaji, Presiden Roma Menolak FRANCESCO Totti dilaporkan telah mengajukan diri untuk membela AS Roma tanpa dibayar. Gagasan ini ditawarkan Totti agar bisa tetap bermain meski kontraknya telah berakhir. Kerja sama antara Roma dan sang ikon memang habis pada 30 Juni 2016. Manajemen I Giallorossi tidak mengajukan proposal pembaruan karena Totti akan menginjak usia 40 pada September 2016. Diklaim jurnalis ReteSport, Daniele Lo Monaco, Totti meminta supaya

bisa bermain satu tahun lagi. Bahkan, dia rela tidak menerima gaji demi merealisasikan hasratnya. Kontrak seperti ini sempat dijalani eks pemain Roma, Damiano Tommasi, pada musim 20052006. Presiden James Pallotta dikabarkan menolak gagasan tersebut. Dia tetap bersikeras dengan menahan Totti sebagai direktur, bukan pemain. Kabar ini menyebar begitu cepat pada Jumat (1/ 4). Surat kabar La Repubblica turut merilis berita

serupa. Klaim Monaco langsung dibantah o l e h Pallott a . Bahkan, sang patron mengeluarkan komentar keras ketika menanggapi rumor

adalah sosok yang paling bertanggung jawab atas kasus tersebut. Pada saat yang bersamaan, Zagallo juga menyebut masalah tersebut akan menjadi suatu hal yang selalu diingat Neymar. Secara tidak langsung, keadaan tersebut bisa saja mempengaruhi Neymar dalam mempersiapkan pertandingan. “Suka atau tidak, permasalahan ini akan terus teringat di kepalanya. Dalam beberapa hal, dirinya bisa saja disalahkan,� ujar Zagallo seperti diberitakan Marca, Jumat (1/4). “Ayahnya adalah sosok yang bertanggung jawab, dia adalah sosok yang bermain di semua itu,� tandas mantan pelatih Brasil di Piala Dunia Meksiko 1970 itu. (oke)

tersebut. "Ini jelas sebuah kebohongan. Seseorang telah melemparkan lumpur kepada pemain terbaik sepanjang sejarah Roma," ucap Pallotta. Masa depan Totti memang masih menjadi tanda tanya besar. Amerika Serikat diyakini juga menjadi salah satu opsi untuk bekas pemain tim nasional Italia ini. (kom)

Totti

Dikaitkannya ketiga nama pemain asal Jerman ini, memunculkan anggapan jika Klopp hanya memprioritaskan pemain Jerman yang akan diboyongnya musim depan. Hal tersebut dengan tegas dibantah oleh Klopp. Manajer 48 tahun ini mengaku tak hanya melihat pemain potensial dari negerinya semata, melainkan banyak pemain dari negara lain yang mungkin bisa didatangkannya. "Kami tidak mendatangkan pemain hanya karena dia adalah orang Jerman. Itu adalah omong kosong. Kami tidak hanya melihat Bundesliga," tegas Klopp dilansir Sport1. "Kami sangat global untuk memulainya. Tapi, yang jauh lebih penting adalah bukan dari mana pemain berasal, tetapi pemain yang tepat untuk kita," tuturnya. Saat ini, Liverpool masih terpaku di posisi 9 klasemen sementara Premier League. (vv)

GIANLUIGI Buffon akhirnya menguak rencananya untuk mundur dari lapangan hijau. Kiper legendaris Italia itu mengaku akan gantung sarung tangan dua tahun lagi. Buffon memang salah satu kiper terbaik yang pernah dimiliki Italia. Ia telah meraih sukses baik di level klub maupun timnas. Di level klub setidaknya ada 16 gelar yang disumbangkan kiper berusia 38 tahun. Sementara di level timnas, ia telah menyumbangkan gelar Piala Dunia pada tahun 2006. "Saya akan bermain dua musim lagi sebelum pensiun. Saya tidak mau

bermain setelah usia 40 tahun," ujar Buffon seperti dilansir Soccerway. "Yang jelas selama dua musim itu saya akan bertahan di Juventus. Menjadi bagian klub ini merupakan sebuah nilai. Dan saya tidak akan tergoda pindah meski ada yang menawarkan gaji dua kali lebih besar," kata Buffon. Ia juga mengungkapkan rencananya setelah pensiun. Menariknya, Buffon enggan menjadi pelatih layaknya eks pesepak bola lain. "Saya lebih suka jadi pemandu bakat karena lebih ambisius. Saya ingin pergi ke AS atau Tiongkok karena mereka punya potensi besar," ujar Buffon. (l6)

Buffon

Editor: Nando, Layouter: Restu


CMYK

3

Minggu, 03 April 2016

Man United Vs Everton MANCHESTER United bakal berharap gol ke-1000 mereka akan memberikan hadiah kemenangan kala meladeni Everton, Minggu (3/4) di Old Trafford.

S

Kontrak Messi Bermasalah, City Girang

Messi KLUB kaya raya Inggris, Manchester City, masih belum mau mengangkat bendera putih dalam mendapatkan tanda tangan Lionel Messi. Kali ini, The Citizens bahkan melakukan upaya yang

tak tanggung-tanggung demi bisa melabuhkan megabintang Barcelona itu ke Etihad Stadium. Pembicaraan kontrak antara Messi dengan Barcelona dikabarkan putus di tengah jalan. Belum diketahui apa yang menjadi penyebabnya. Padahal, kontrak La Pulga bersama Azulgrana akan berakhir pada Juni 2018 yang bernilai 500 ribu pounds atau sekira Rp9,5 miliar per pekan. Kesepakatan kontrak baru Messi dengan Barcelona pun masih jauh menemui titik temu. Prioritas manajemen Azulgrana adalah memperpanjang kontrak Neymar da Silva Santos Junior. Karena itu, City akan

berusaha memanfaatkan situasi “abu-abu” Messi di Barcelona. Sebagaimana dikabarkan The Sun, Jumat (1/4), jika bersedia merapat ke Etihad, City akan memberikan El Messiah gaji sebesar 800 ribu pounds atau sekira Rp15 miliar per pekan atau menjadikan sang megabintang pemain dengan bayaran tertinggi. Pada musim panas lalu, sejatinya City juga memiliki niat untuk membeli Messi. Akan tetapi, itu hanya sebatas niat karena The Citizens tidak pernah mengajukan penawaran kepada Barcelona. Kali ini dengan adanya Pep Guardiola, kans Messi menuju ke City kian besar. (oke)

ebelum laga ini digelar, United sudah mencetak 999 gol pada laga Premier League di Old Trafford. Meski tak mudah, Setan Merah bakal berharap gol spesial ke-1000 mereka mampu memberikan sumbangan poin penuh. Dari lima pertandingan terakhir serta kekuatan tim, United patut waspada pada kekuatan Everton. Selain karena Everton lebih stabil meraih kemenangan, MU juga bakal ditinggal sejumlah pilar, termasuk kapten Wayne Rooney. Selain Rooney, United

masih ditinggal pilar yang lain seperti Luke Shaw, Ashley Young, Phil Jones dan Bastian Schweinsteiger. Lini tengah MU tak menjadi lebih baik dengan Ander Herrera juga terancam absen. Absennya sejumlah pilar seakan menjadi berkah bagi pemain muda MU. Cameron BorthwickJackson yang baru saja bermain untuk Timnas Inggris U-19 bisa kembali menjadi starter untuk posisi bek kiri. Di lini depan, pemain muda sensasional Marcus Rashford bakal kembali menjadi andalan. Di belakang Rashford masih ada pemain muda lainnya, Jesse Lingard diapit Martial dan Juan

Mata. Dari kubu tim tamu, Romelu Lukaku bakal termotivasi untuk bisa mengulang penampilan apik ketika mencetak hatrick ke gawang United. Lukaku juga akan lebih terpacu dengan isu dirinya masuk dalam daftar buruan MU untuk musim depan. Roberto Martinez bakal kesulitan meracik taktik di lini tengah dengan Gareth Barry belum bisa dimainkan serta Mo Besic yang tampil di bawah standar. Kondisi ini diperparah dengan absennya Steven Pienaar karena cedera. Satu-satunya hal yang menguntungkan Everton adalah kondisi skuat MU yang tengah compangcamping karena banyak pemain cedera. Kondisi ini yang kerap dijadikan alasan Louis van Gaal atas hasil buruk Setan Merah di beberapa laga terakhir. (bns)

Ke Inggris, Ibra Minta Gaji Rp11 Miliar per Pekan

Zlatan Ibrahimovic

STRIKER Paris Saint Germain (PSG), Zlatan Ibrahimovic, sudah berusia 34 tahun. Alih-alih turun, kemampuan Ibra justru semakin meningkat. Hal itulah yang membuatnya tetap laris di bursa transfer pemain. Ibra sendiri mengungkapkan tak bakal di PSG lagi musim depan dan ingin pindah ke Inggris. Pernyataan ini membuat klub-klub besar bernafsu untuk memboyongnya. Sepertinya, Ibra tahu betul cara memanfaatkan situasi ini. Melansir Daily Mail, Ibra meminta klub yang ingin memboyongnya bersedia menggajinya 600 ribu pound

sterling atau Rp11,3 miliar per pekan. Jumlah itu dua kali lipat dari jumlah gaji yang diterimanya dari PSG. Saat ini, gaji tertinggi di Liga Inggris masih dipegang oleh bomber Manchester United, Wayne Rooney. Oleh Setan Merah, Rooney digaji 260 ribu pound sterling atau Rp 4,9 miliar per pekan. Itu artinya, gaji Ibra bisa mencapai tiga kali lipat gaji Rooney andai dia jadi pindah ke Liga Inggris. City Dicoret Klub-klub rasanya bakal berpikir seribu kali untuk menggaji Ibra dengan jumlah tersebut. Itu lantaran usia Ibra yang sudah tak muda lagi yakni 34 tahun.

Namun menurut sang agen, Mino Raiola, semua klub-klub besar Inggris sudah mengontaknya. “Pengecualian untuk Manchester City karena di sana bakal ada Pep Guardiola, semua klub besar sudah mengontak saya,” kata Raiola. Manchester City dicoret dari perburuan Ibrahimovic lantaran sosok Pep Guardiola. Seperti diketahui, Ibra punya sejarah buruk dengan Pep sewaktu Pep melatihnya di Barcelona. Sejauh ini, Arsenal, Chelsea, Manchester United, bahkan West Ham United diisukan menjadi klub yang menaruh minat pada mantan bomber Inter Milan tersebut. (l6/rep)

Oezil Tak Berniat Kembali ke Madrid MESUT Oezil mengaku mengagumi pelatih Real Madrid Zinedine Zidane. Walau begitu bukan berarti Oezil akan meninggalkan Arsenal untuk kembali ke Madrid.

CMYK

Gelandang internasional Jerman itu meninggalkan Madrid untuk bergabung The Gunners pada musim panas 2013. Sejak saat itu, Oezil menjadi salah satu pemain kunci Arsenal dengan membantu klub meraih dua trofi Piala FA.

Belum lama ini, Oezil dikabarkan mempertimbangkan hengkang dari London Utara. Pesepakbola berusia 27 tahun itu diklaim sudah kehilangan kesabaran dengan Arsene Wenger, yang gagal terus mengembalikan Arsenal menjadi pesaing serius titel juara Premier League kendati gosip ini sudah dibantah. Zidane merupakan salah satu pemain terbaik di generasinya, yang bersinar di level klub maupun internasional. Mantan bintang sepakbola Prancis itu kini menukangi Madrid, menggantikan Rafael Benitez yang dipecat pada tengah musim. “Zidane dulu pemain yang menakjubkan. Dia tidak hanya bermain sepakbola tapi hidup untuk pertandingan,” ujar Oezil kepada Spox, yang dilansir Soccer Way. “Aku mengenal dia setelah dia pensiun sebagai seseorang yang selalu ingin membantu.” “Tapi hal itu bukan berarti aku membicarakan masa depanku. Aku hanya memikirkan Arsenal. Tidak ada kebenaran dalam spekulasi yang menghubungkanku dengan kembali ke Spanyoll,” lugas dia.(dtc)

Editor: Nando, Layouter: Agung R


4

komunitas

Minggu, 03 April 2016

Formab Gencar Sosialisasikan

Bahaya HIV/AIDS FORUM Masyarakat Peduli AIDS Batam (Formab) gencar melakukan sosialisasi bahaya dan penyebaran HIV/AIDS di semua kalangan masyarakat termasuk cara mengantisipasinya. Hal itu dilakukan menyusul jumlah orang dengan HIV/AIDS (Odha) di Kota Batam terus mengalami peningkatan tiap tahun. Habli Liputan Batam Selain itu, pelaksanaan sosialisasi juga dimanfaatkan untuk

menggugah basis rasa semua pihak, bahwa orang dengan HIV/AIDS adalah bagian masyarakat termarginalkan yang membutuhkan sentuhan kepedulian.

Ketua Forum Masyarakat Peduli AIDS Batam (Formab) Juardi Adinda menyampaikan Formab adalah wadah bagi masyarakat yang memiliki kepedulian dan diwujudkan dalam bentuk tindakan nyata sekecil apapun di masyarakat agar mampu menciptakan perubahan perilaku dan sosial di lingkungannya sesuai dengan norma norma dan nilai yang berlaku. Menurutnya, Formab bukan organisasi masyarakat (ORMAS) yang terstruktur, akan

tetapi setiap individu yang tergabung dalam Formab merupakan masyarakat yang peduli terhadap permasalahan HIV-AIDS. "Tujuan kita melakukan sosialisai kemasyarakat bukan untuk mengharapkan bantuan pemerintah, ini murni ide dari semua teman untuk memberikan informasi yang betul agar masyarakat lebih tahu AIDS ," ujar Juardi Adinda, kepada Haluan Kepri beberapa hari lalu. Menurutnya, banyak masyarakat Batam yang belum mengetahui secara rinci apa itu AIDS dan bagaimana dampaknya terhadap lingkungan sekitar dan apa langkah antisipasinya. Karena, selama ini, masyarakat Batam memandang penyakit AIDS menjadi suatu hal yang tabu, sehingga banyak diantara mereka yang menjauhi penderitanya. Padahal sebenarnya hal itu tidak perlu

dilakukan. "Disanalah tugas kita memberikan pemahaman kepada masyarakat bagaimana cara penularan penyakit tersebut, perlu ada langkah antisipasi juga," katanya. Untuk ini, Formab sendiri sudah masuk keseluruh Kecamatan di Batam, dengan cara mendatangi kepala RT dan RW semenjak dari tahun 2013 lalu. Diakuinya, untuk biaya operasional serta biaya lainnya melakukan sosialisai kemasyarakat, hanya mengandalkan uang saku yang dikumpulkannya bersama kolega secara sukarela. Apalagi, lanjut Dinda, letak Batam sangat berdekatan dengan negara tetangga dan juga menjadi pintu masuk kegiatan perdagangan negara luar, sehingga ada korelasinya juga dengan penyakit AIDS

yang datang dari luar. Makanya, Dinda bersama koleganya berinisiatif untuk melakukan sosialisasi ke masyarakat supaya

tidak ada kesalahan informasi yang diterima mereka, seperti adanya penularan melewati sentuhan tubuh. ***

Editor: Indra , Layouter: Agung R


5

Minggu, 03 April 2016

Ajak Orangtua Temui Pacar di AS HUBUNGAN asmara artis peran dan penyanyi Cinta Laura dengan pria bule asal AS yang bernama Hunter Treacy masih berlanjut. Agaknya mereka semakin serius. Sebab, kira-kira tiga pekan lalu, Cinta bersama kedua orangtuanya sempat bertolak ke Los Angeles, kampung halaman Treacy. Di sana, mereka berempat makan malam bersama. "Papi sama mami sudah ketemu. Selama seminggu di sana, kami dinner beberapa kali, sama papa aku juga

kok," kata Cinta dalam wawancara di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (31/3) malam. "Family-nya dia juga sudah ketemu beberapa kali sama aku," tambah Cinta. Kendati Cinta dan Treacy terlihat sudah akrab dengan pihak keluarga, pemain film The Philosophers ini belum

Ayu Ting-Ting

Berbisnis demi Anak PENYANYI sekaligus presenter, Ayu Ting-Ting kini tengah disibukkan dengan kegiatannya sebagai seorang pebisnis. Sukses di industri hiburan dan dunia tarik suara, pelantun tembang Sambalado ini mencoba untuk berinvestasi dengan membuka bisnis karaoke dan brand pakaian wanita yang akan segera diluncurkan pada tahun ini. Bagi Ayu, berinvestasi dalam lingkaran dunia bisnis merupakan wujud langkah antisipasi yang ia lakukan jika pada suatu saat nanti kepopuleran Ayu dalam panggung dunia hiburan perlahan mulai meredup.

“Namanya rezeki saya mah percaya Tuhan itu sudah ngatur, sudah adil lah. Tapi dunia artis ini kan enggak selamanya. Pasti ada tahapannya, ada waktunya,� tutur Ayu saat ditemui di Grand Indonesia, Jakarta, beberapa waktu yang lalu. Keberadaan sang buah hati, Bilqis, juga disebut Ayu sebagai salah satu alasan mengapa dirinya kini mulai sedikit demi sedikit mengembangkan usaha lain diluar dunia keartisan yang saat ini ia jalani. “Jadi selagi bisa usaha,

berniat untuk mempertemukan kedua orangtuanya dengan orangtua Treacy. Alasannya, Cinta mengaku masih ingin memupuk hubungan asmaranya secara personal dengan sang kekasih, daripada harus buru-buru melangkah ke jenjang yang lebih serius lagi. "Papi-mami aku enggak usah ketemu sama papimami dia dulu, karena siapa tahu bulan depan kita enggak pacaran lagi. Misalnya, papimami enggak ketemu dari

setahun sekarang, it's not a big deal, yang paling penting, relationship aku," kata Cinta. "Aku masih muda, kami enggak tahu dan enggak bisa prediksi sebulan atau dua bulan dari sekarang." tambahnya. (kom)

Cinta Laura

masih diberi kesehatan, apa salahnya kita berusaha untuk punya usaha lain, investasi lain. Apalagi saya udah punya anak,� tutupnya. (oke)

Kaget Wajahnya Dipajang di Toilet Raline Shah PESONA artis cantik Raline Shah memang membius. Sejak lulus menjadi salah satu finalis Puteri Indonesia 2008, tawaran di dunia hiburan banyak menghampirinya. Dengan gaya dan pakaian apapun, Raline Shah sudah pasti terlihat

cantik dan mengagumkan. Wajah cantiknya pun kerap dijumpai di sejumlah iklan televisi maupun media cetak. Uniknya, kepopuleran Raline Shah sampai menarik hati sebuah restoran di Bali bernama La Favela. Di salah satu tembok kamar mandinya terdapat gambar bintang film Supernova itu tengah bergaya ala Rocker. Melihat

wajahnya terpampang di dinding toilet, Raline Shah kaget bukan kepalang. "Perasaan campur aduk setelah melihat diriku di dinding toilet #stencilart," tulis Raline Shah di Instagram pribadinya, baru-baru ini. Para netizen pun ikut ramai melihat wajah idola mereka di toilet. "Metal bngt broo ttp cocok iya ka ral jd ank metal @raline_shah," komentar @taniamila123. "Tanda tangan mba biar sah hehe @raline_shah," sahut @helloeca. "Ya Tuhan, aku sempet lihat itu sebelumnya tapi aku tidak tahu jika itu adalah kamu hahahaha @raline_shah," tambah @michelleworth. (l6)

Editor: Nando, Layouter:Restu


CMYK

6

figur

Minggu, 03 April 2016

Waktu Luang Sempatkan Mengaji dan Dzikir SEBAGAI KEPALA SEKOLAH, lelaki bernama lengkap Zakirman, S.Pd.I tentu saja hampir setiap hari disibukan dengan rutinitas pekerjaan. Meski begitu, bapak tiga anak ini berusaha untuk menyempatkan waktu untuk mengaji dan membasahi lisan dengan Dzikir bila ada waktu senggang.

Indra K Liputan Batam Bagi suami Nopeda Izwani ini, sudah seharusnya umat muslim bisa menyisihkan waktunya sedikit untuk membaca ayat-ayat suci Al Qur'an. "Minimal sehabis shalat pasti ngaji, baca Al Qur'an," ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya beberapa hari lalu. Menurut lelaki kelahiran Kampar, 5 Januari 1969 ini, Al Qur'an bukan hanya pajangan belaka, melainkan untuk dibaca dan diamalkan. Oleh karenanya, sejak dini harus dibiasakan membaca Al Qur'an buat bekal hidup kedepannya nanti. Maka, tak heran, di sekolah yang dipimpinya, selalu menerapkan sistem membaca dan menghafal

Al Qur'an bagi anak didik. "Miniman tamatan MIN ini diharapkan setiap siswa hafal jus 30," katanya. Kitab Suci Al Qur'an bagaikan sumber air yang tak pernah kering. Merupakan sumber inspirasi yang senantiasa serasi dalam berbagai keadaan dan mampu menjawab tantangan zaman sampai kapan pun. Selain itu, sebagai kalamullah, Al Qur'an juga merupakan sumber petunjuk dalam beragama

dan pembimbing dalam menjalani kehidupan di dunia dan akhirat. Untuk itu, merupakan suatu kewajiban bagi seorang kita untuk selalu berhubungan dengan Al Qur'an. Membaca Alquran merupakan langkah pertama dalam berinteraksi dengannya. "Makanya sesibuk apapun kerja dan aktivitas sehari-hari, saya sempatkan waktu membaca Al Quran," ujarnya lagi. Zakirman juga merasakan, setelah selesai melaksanakan shalat, kemudian membaca ayat suci Al Quran, dan memahami makna dan artinya, sejenak kita akan merasakan suatu kenikmatan tersendiri, dan hati akan terasa lebih tenang dan tenteram dari sebelumnya. Dengan membaca Al Quran akan banyak sekali manfaat yang didapat. Akan mendapat banyak pahala dari Allah SWT, dengan membaca Al Quran dan memahami maksud dari ayat tersebut, akan menambah pengetahuan kita, akan diangkat derajatnya oleh Allah SWT, dan dengan membaca Al Quran akan membuat hati ini merasa tenang dan nyaman.(indra k)

Zakirman, S.Pd.I Kepala MIN 2 Batam (MIN Sagulung) Nama Lengkap

: Zakirman, S.Pd.I

Tempat/Tgl Lahir

: Kampar, 5 Januari 1969

Agama

: Islam

Jabatan Sekarang

: Kepala MIN 2 Batam (MIN Sagulung)

Jabatan Sebelumnya : Guru di MIN 1 Batam (1992 s/d 25 Nop 2014 Menjadi Wakil Kepala MIN 1 Batam 2004 s/d 2014 Pendidikan Terakhir

: S-I PAI IBNU SINA

Istri

: Nopeda Izwani

Anak

: Rizka Zani Putri Fitria Zani Fittah Fauzul Rahman Ahmadi

Alamat Rumah : Komplek Guru MTsN 1 Batam Blok A No. 9 RT 01/01 Kecamatan Bengkong, Kota Batam. Pengalaman/Prestasi Kerja: Guru Berprestasi Juara I Tk Kemenag Kota Batam tahun 2009 Guru Berprestasi Juara II Tk Kanwil Kemenag Provinsi Kepri tahun 2009 Guru Berprestasi Tk Kanwil Kemenag Provinsi Kepri tahun 2011 Assesor BAP S/M tahun 2011 s/d 2013 Prestasi MIN 2 Batam (MIN Sagulung): Juara I KSM IPA MI Tk Kota tahun 2015 Juara I KSM IPA MI Tk Prov tahun 2015 Meraih Medali Perunggu KSM IPA MI Tk Nasional di Palembang 2015 Juara Umum Pi Kategori Penggalang SD/MI di Perkemahan Bersama di BUMPER Pancur tahun 2015

CMYK

Editor: Indra , Layouter: Restu


CMYK

8

kuliner

Minggu, 03 April 2016

Makan Enak Sambil Menikmati Keindahan Laut di 777 Live Seafood Restaurant MAU menyantap sajian enak dengan dengan pemandangan tepi laut? Tentu bisa Anda dapatkan di 777 Live Seafood Restaurant yang terletak di Kampung Tua Tanjung Piayu Batam. Dari sekian banyak restoran atau warung seafood di kawasan Piayu Laut ini, 777 Live Seafood Restaurant termasuk yang digemari. Terletak tak jauh dari Gapura Kampung Tua Piayu Laut, 777 Live Seafood Restaurant menampilkan pemandangan laut Tanjung Piayu Laut yang sangat indah. Restoran ini menyediakan berbagai aneka hidangan laut, seperti ikan, kepiting, cumi,

CMYK

udang, dan kerang serta Gong gong. Aneka hidangan laut tersebut bisa Anda nikmati dengan berbagai bumbu, seperti saus tiram, saus lada hitam, atau hanya direbus. Selain rasanya yang menggugah selera, porsinya pun besar. Walau restaurant ini masih baru empat bulan beroperasi, namun sudah mulai menjadi pembicaraan hangat di kalangan pecinta kuliner, tak hanya karena cita rasa hidanga-

nnya tapi juga karena suasananya yang berbeda apalagi dengan harga masih terjangkau. Tentu nama 777 Live Seafood Restaurant memang tidak asing bagi penikmat kuliner dengan cita rasa tinggi. Selain kualitas hidangan yang selalu terjaga, kenyamanan para pengunjung saat menikmati sajian juga diperhatikan dengan baik. Pemandangan di tempat ini sangat menarik dengan hamparan laut lepas yang dapat memanjakan mata pengunjung. Apalagi, para pengunjung yang membawa anak-anaknya dapat turun ke kelong dan melihat langsung para pengawai restaurant mengambil hasil laut

yang akan disajikan. Selain itu, bagi Anda yang senang musik, pihak pengelola juga menyiapkan live musik yang terbuka bagi siapapun yang ingin menyumbangkan suaranya. “Kita memang ingin suasana yang berbeda agar para pengunjung betah dan kembali lagi,” ujar Sandy, pemilik Restaurant kepada Haluan Kepri beberapa hari lalu. Walau baru empat bulan dikelolanya, sudah banyak tamu-tamu dari berbagai kalangan datang. “Masakannya asli khas melayu, semuanya halal,” katanya. Di sini, lanjutnya pengunjung dapat memilih aneka makanan laut dalam keadaan hidup.

“Jadi kita langsung ambil dari kelong, “ katanya. Beragam menu hidangan andalan tersedia di restoran ini, seperti Sotong Saus Pedas, Kamis Stim, Gong Gong Rebus, Kijing Saus Pedas, Steamboat, Tipang Tahu, Sup Asparagus, Sup Tom Yam, Ayam Goreng Bawang Putih, Ayam Lemon, Ayam Cabe Kering, Tipang Ayam Jahe, Brokoli Kapis, Sawi Minyak Saus Tiram, Cap Cay, Balacan Kangkong, Sambal Pete, Pare Telur, dan Toge Ikan Asin. Sederet menu minuman segar untuk menemani makan juga dapat dipesan. Selain kelapa muda segar juga tersedia berbagai jenis minuman lainnya. Semua terasa nikmat apalagi jika berkumpul bersama keluarga

ataupun kolega menikmati suasana yang berbeda dari kebayakan restoran lain yang ada di Batam. Bagi penikmat ikan, berbagai ikan segar tersedia tinggal pilih ikan mana yang sesuai dengan selera. Untuk penyajiannya juga terdapat beberapa pilihan, ada yang digoreng atau dibakar. Anda boleh mencoba Ikan saus Pedas, dengan cah kangkung terasi, plus sebutir kelapa muda segar yang akan membuat selera makan ada jadi bertambah. Atau silakan coba menu lainnya yang tak kalah sedap yang bisa menggoyang lidah saat menikmati santapan sajian di restaurant ini. Untuk urusan harga Anda tidak perlu khawat-

ir akan merogoh kocek lebih dalam. Harga yang ditawarkan ditempat ini cukup terjangkau dan pantas jika melihat kualitas sajian dan fasilitas yang tersedia. Daftar harga dapat dilihat langsung saat anda memilih menu yang diinginkan. Penasaran ingin mencoba? datang saja ke 777 Live Seafood Restaurant. Di tempat ini, sebuah konsep wisata kuliner dengan nuansa yang berbeda dapat Anda jumpai. Tempatnya sangat sederhana, terbuat dari kayu, panggung di atas laut, Anda dapat melihat pemandangan dari sini, yang disuguhi pemandangan seluruh pulau ditumbuhi hutan mangrove hijau dengan air laut yang jernih.(indra k)

Editor: Reni , Layouter: Maulana Ilham


CMYK

9

CMYK

wisata kepri

Minggu, 03 April 2016

Pantai Telunas Surga Bagi Turis Mancanegara P

Pantai Telunas terletak di Pulau Sugi, Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau. Pantai Telunas dapat dicapai dari Kota Batam menuju pelabuhan Sekupang. Kemudian kapal feri akan mengantarkan Anda sampai ke Pantai Telunas dalam waktu sekitar 90 menit. Wisata pantai ini banyak dikunjungi wisatawan mancanegara, baik wisatawan dari kawasan asia maupun dari benua Amerika dan Eropa. Pantainya berpasir putih, air lautnya yang jernih kebiru-biruan dengan gugusan pulaupulau yang sangat mempesona siapa saja yang memandangnya. Sepertinya pantai ini kelak akan menjadi wisata primadona dari sekian banyak wisata pantai favorit yang ada di

Kabupaten Karimun ini. Wisata Pantai Telunas Kepri berhasil raih penghargaan dunia sebagai hotel favorit wisatawan ketiga se-Asia dan ketujuh belas sedunia. Penghargaan ini diberikan oleh TripAdvisor, situs perjalanan terbesar di dunia pada Rabu (18/1/2012) lalu. Penilaian didasarkan pada beberapa aspek termasuk pelayanan, nilai, dan kualitas yang hotel berikan. Wisatawan terbaik dunialah yang

menjadi jurinya. "Keunggulan pemenang Travellers’ Choice Awards tahun ini itu mulai dari hotel dengan penawaran terbaik sampai hotel termewah," kata Presiden TripAdvisor for Business, Christine Petersen. Di situs tersebut, Pantai Telunas ini adalah satu dari jutaan lokasi wisata yang tersebar di 30 negara di dunia. Telunas Beach adalah sebuah resor pedesaan di pulau Sugi, sebuah pulau kecil di sebelah tenggara pulau Batam. Pantai Telunas berpasir putih dengan panorama yang indah merupakan surga bagi turis mancanegara. Telunas Beach Resort ini luar biasa cantik, tenang, dan menyenangkan. Desain Telunas, terinspirasi oleh arsitektur Melayu lokal dan menawarkan fasilitas yang dibangun seluruhnya di atas air. Telunas Beach

Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

Resort terletak di tepi pantai di sebelah tenggara pulau Sugi, dengan 90% bagiannya berada di atas permukaan air laut. Ketika air sedang surut, jarak antara dasar bangunan dengan permukaan air sekitar 4m, sementara ketika sedang pasang hanya sekitar 1,52m. Di Telunas, hampir seluruh bangunannya menggunakan kayu dan bahan alami dari daerah setempat. Mulai dari pondasinya, sampai ke atapnya, dan interiornya. Semuanya eco-friendly! Di sini juga diberlakukan sistem pemisahan sampah, yang kemudian dikirim ke Batam untuk didaur ulang. Listrik tidak berasal dari PLN, karena listrik belum sampai ke pulau Sugi. Jadi, semua peralatan elektronik dioperasikan menggunakan generator diesel. Stafnya juga sebagian

besar warga Sugi, walaupun untuk para host (semacam GRO, yang berurusan langsung dengan tamu), berasal dari daerah lain. Alasannya? Karena warga Sugi belum terlalu welleducated dan belum nyaman berbicara dalam bahasa Inggris kepada para tamu yang sebagian besar adalah ekspatriat. Suasana Alam di Telunas Resort masih alami. Airnya bening, warnanya hijau kebiruan, dan sesekali terlihat ikan cucut berenang di permukaan, atau sekelompok ikan terbang meloncat keluar dari air. Pantainya panjang, landai, berpasir putih, sementara di tepinya terdapat pepohonan yang rindang serta beberapa bale bengong + hammock untuk bersantai. Ada juga lapangan sepak bola, lapangan voli, lapangan rumput untuk mereka yang senang beraktivitas.

CMYK

Melihat betapa tenang dan cantiknya Telunas, tidak heran kalau ada banyak ekspatriat yang senang berlibur ke sini. Kebanyakan adalah ekspat yang tinggal di Singapura, Malaysia, dan Batam sendiri, tapi ada juga yang datang berlibur dari Australia dan Inggris. Harga yang dipatok di Telunas Resort ini dalam dolar Singapura, wisatawan lokal jarang terlihat ke sini‌ Selain ekspatriat, yang menjadi pelanggan setia Telunas Resort adalah sekolah-sekolah internasional, baik di Singapura, Malaysia, Korea, dan Indonesia. Setiap tahun mereka datang ke Telunas, dalam rombongan berjumlah 30-90 orang, untuk outbond & team building. Di sini mereka akan dibawa untuk tracking ke hutan, berkemah di sana dengan menggunakan hammock,

main kayak, dan banyak lagi. Resort ini didirikan tahun 2004, tapi Telunas sudah mempunyai banyak pelanggan yang loyal dan siap untuk menjadi “brand evangelist� berkat komitmennya menjaga kualitas resort, yang dikemas dengan atraktif, eco-friendly, non-komersil, dan konsisten. Lantai kayu di seluruh bagian selalu terlihat bersih, tanpa debu. Kamar mandinya spotless, tidak bau pesing; pantainya luar biasa bersih karena selalu disapu setiap pagi. Seprei di kamar bersih, demikian juga dengan handuk yang disediakan. Walaupun selalu bersentuhan dengan air, tapi kayu tangganya bersih, bebas dari lumut, hanya ada remis & barnacle di bagian pondasi yang memang menjadi biota alami.(net)

Editor: Indra, Layouter: Maulana Ilham


Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

10

melalak

Minggu, 03 April 2016

Pesona Pantai Melayu

Pulau Rempang BERWISATA ke pantai saat ini masih menjadi salah satu alternatif untuk menghilangkan kepenatan setelah bekerja. Nah, ada salah satu pantai yang cukup terkenal di Batam yakni Pantai Melayu. Tapi di Batam ada dua pantai wisata yang bernama Pantai Melayu, yaitu Pantai Melayu yang berlokasi di Nongsa dan pantai Melayu yang terletak di Pulau Rempang. Pantai Melayu ini tepatnya berlokasi Kelurahan Rempang Cate ini masuk ke gugusan pulau-pulau yang dihubungkan oleh Jembatan Barelang. Lokasi Pantai Melayu kurang lebih 15 menit dari Jembatan 4 Barelang. Untuk mencapai lokasi ini kita bisa menggunakan kendaraan pribadi seperti motor dan mobil sewa atau taksi. Pantai ini tidak jauh dari jalan Trans Barelang, masuk sekitar 1 km.

Kondisi Pantai Melayu sudah tertata dengan rapi sebagai tempat wisata. Tempat ini sudah dilengkapi dengan taman-taman yang asri di sepanjang pantai dan tersedia trotoar bagi pejalan kaki yang ingin jalan-jalan menikmati indahnya pantai. Selain itu Anda bisa menikmati semilirnya angin pantai sambil kongkow di warung-warung kopi yang ada disepanjang pantai. Pasir pantai putihnya sangat

disukai oleh wisatawan untuk bermain-main. Air lautnya yang tenang dan dangkal sangat cocok untuk berenang, anak-anak sekalipun. Memang, pesona keindahan pantai-pantai di pesisir Pulau

Batam memang tiada duanya. Masing-masing pantai disini menyimpan keindahan yang berbeda antara pantai yang satu dengan pantai yang lainnya. termasuk salah satunya pantai melayu yang memiliki

keindahan panorama eksotis. Kawasan Wisata Pantai Melayu merupakan salah satu pantai yang sudah mendapat sentuhan pengelolaan dengan baik. Sehingga pantai ini menjadi salah satu pantai

populer di Batam. Berbagai aktifitas pantai bisa Anda lakukan di Objek Wisata Pantai Melayu ini. Pihak pengelola sudah menyediakan fasilitas pendukung wisata seperti wahana Banana Boat yang bisa memacu adrenalin Anda, hingga pelampung seperti ban yang bisa Anda gunakan untuk bersantai sembari mengapung di laut Pantai Melayu yang tenang. Fasilitas pendukung wisata lainnya juga telah tersedia di Pantai Melayu ini. Mulai dari area parkir, toilet, hingga tempat bersantai secara lesehan bisa Anda temui disini. Selain itu, Anda bisa menikmati berbagai sajian kuliner dan makanan ringan yang tersedia di warung-warung, ataupun para penjaja makanan yang ada di kawasan Wisata Pantai Melayu ini. Karena Pantai Melayu termasuk pantai yang populer, pastinya pantai ini akan ramai dikunjungi oleh para wisatawan, apalagi pada hari libur. Oleh karena itu, pantai ini sangat cocok bagi Anda yang suka menikmati keramaian di pantai.(net)

Editor: Reni, Layouter: Novrizal


CMYK

11

Minggu, 03 April 2016

CMYK

iklan


12

kesehatan

Minggu, 03 April 2016

Pare Makanan Pahit Dengan Segudang Manfaat Bagi Wanita

Tidak semua wanita menyukai sayuran yang pahit seperti pare atau dikenal dengan nama pare atau paria (momordica charantina) sering digunakan sebagai pengobatan tradisional di beberapa negara seperti di Brazil dan Meksiko akan tetapi terkadang mungkin anda bertanya-tanya apa yang anda dapatkan dari sayuran pahit ini ? Ternyata tidak saja buahnya saja yang mempunyai khasiat untuk anda daun pare juga memiliki kemampuan untuk masalah pencernaan. Pare adalah tanaman yang merambat, buahnya menyerupai mentimun akan tetapi memiliki kulit yang keriput dan rasa yang khas, pahit. Pare ternyata banyak jenisnya dan tumbuh subur di beberapa negara termasuk Indonesia. Di dalam pare terdapat kandungan yang ternyata memiliki kemampuan untuk mencegah beberapa penyakit seperti adanya charantin, vicine ada juga kandungan bioaktif lainnya yang menyehatkan untuk tubuh anda. Ini Dia Khasiat Sayuran Pare Untuk Anda : 1. Mengusir Diabetes Adanya antidiabetes di dalam pare dipercaya mampu menekan resiko diabetes pada anda. Selain itu kemampuan bioaktif yang terdapat pada biji sayuran pare sehingga mampu mencegah adanya peningkatan gula darah setelah makan. 2. Menangkal Sel kanker Wanita rentan terhadap beberapa kanker yang membuat ancaman bagi dirinya, kanker serviks sebagai pembunuh nomber satu disusul oleh kanker payudara diperingkat selanjutnya, sehingga penting untuk anda dalam menangkal sel kanker. Pare mempunyai kemampuan untuk

menangkal sel kanker dengan kandungan zat lesichin yang ternyata bermanfaat dalam meningkatkan kekebalan dan menangkal sel kanker di tubuh anda. 3. Menurunkan Berat Badan Pare merupakan sayuran yang direkomendasikan untuk anda yang ingin menurunkan berat badan atau menjaga kestabilan berat badan anda. Dalam secangkir pare ternyata memiliki 16 kalori sehingga mampu membuat anda mengontrol nafsu makan dan membuat anda cepat kenyang. Tidak ada salahnya anda untuk mengkonsumsi pare di dalam menu makan anda sehingga membantu anda mendapatkan berat badan ideal. 4. Membersihkan Darah Sayuran pare memiliki kandungan zat yang mampu membersihkan darah anda. Anda dapat mengkonsumsinya dengan cara di jus sehingga mendapatkan hasil yang maksimal. Konsumsi rutin pada pagi dan malam hari, dengan demikian dapat membantu anda dalam membersi-

hkan darah. 5. Memerangi HIV/ AIDS Adanya kandungan protein alpha-momocharin atau MAP 30 ternyata mampu membatasi perkembangan HIV. Pernytaan tersebut didukung penelitian yang dilakukan pada beberapa pasien yang mengidap AIDS yang diberikan ekstrak pare dan hasilnya kekebalan tubuh pasien

tersebut meningkat. 6. Melancarkan Pencernaan Sayuran pare kaya dengan kandungan serat, vitamin C, kalium dan karoten. Rasa pahit pada sayuran pare ternyata sangat baik untuk membantu anda dalam mengatasi masalah pencernaan. Anda boleh menambah menu makan anda dengan beberapa olahan pare. 7. Mengatasi Asma Sebuah studi dengan konsumsi sayuran pare ternyata merespon indera pengecapan sehingga sel saluran pernapasan ikut aktif dan menyebabkan

saluran pernapasan menjadi luas dan masuknya aliran udara yang kuat. Ini bagus untuk anda yang menderita asma. 8. Kecantikan Tidak banyak yang tahu ternyata vitamin c yang dihasilkan oleh pare

dapat membantu anda dalam memelihara kecantikan anda selain itu ancaman efek buruk dari sinar ultraviolet dapat dicegah dengan mengkonsumsi sayuran pare. Selain itu juga ternyata sayuran pare

juga dapat menurunkan demam, bisul, disentri amuba, wasir , bronkhitis obat malaria dan penyakit kuning. Masihkah anda ragu untuk mengkonsumsi sayuran pare, setelah mengetahui banyak sekali manfaat untuk kesehatan anda.(net)

Editor: Andi, Layout: Maulana Ilham


13

sastra dan budaya

Minggu, 03 April 2016

Puisi-Puisi WS Rendra Gugur Ia merangkak di atas bumi yang dicintainya Tiada kuasa lagi menegak Telah ia lepaskan dengan gemilang pelor terakhir dari bedilnya Ke dada musuh yang merebut kotanya Ia merangkak di atas bumi yang dicintainya Ia sudah tua luka-luka di badannya Bagai harimau tua susah payah maut menjeratnya Matanya bagai saga menatap musuh pergi dari kotanya Sesudah pertempuran yang gemilang itu lima pemuda mengangkatnya di antaranya anaknya Ia menolak dan tetap merangkak menuju kota kesayangannya Ia merangkak di atas bumi yang dicintainya Belumlagi selusin tindak mautpun menghadangnya. Ketika anaknya memegang tangannya ia berkata : ” Yang berasal dari tanah kembali rebah pada tanah. Dan aku pun berasal dari tanah tanah Ambarawa yang kucinta Kita bukanlah anak jadah Kerna kita punya bumi kecintaan. Bumi yang menyusui kita dengan mata airnya. Bumi kita adalah tempat pautan yang sah. Bumi kita adalah kehormatan. Bumi kita adalah juwa dari jiwa. Ia adalah bumi nenek moyang. Ia adalah bumi waris yang sekarang. Ia adalah bumi waris yang akan datang.” Hari pun berangkat malam Bumi berpeluh dan terbakar Kerna api menyala di kota Ambarawa Orang tua itu kembali berkata : “Lihatlah, hari telah fajar ! Wahai bumi yang indah, kita akan berpelukan buat selama-lamanya ! Nanti sekali waktu seorang cucuku akan menacapkan bajak di bumi tempatku berkubur kemudian akan ditanamnya benih dan tumbuh dengan subur Maka ia pun berkata : -Alangkah gemburnya tanah di sini!” Hari pun lengkap malam ketika menutup matanya

Sajak Tangan Inilah tangan seorang mahasiswa, tingkat sarjana muda. Tanganku. Astaga. Tanganku menggapai, yang terpegang anderox hostes berumbai, Aku bego. Tanganku lunglai. Tanganku mengetuk pintu, tak ada jawaban. Aku tendang pintu, pintu terbuka. Di balik pintu ada lagi pintu. Dan selalu : ada tulisan jam bicara yang singkat batasnya. Aku masukkan tangan-tanganku ke celana dan aku keluar mengembara. Aku ditelan Indonesia Raya. Tangan di dalam kehidupan muncul di depanku. Tanganku aku sodorkan. Nampak asing di antara tangan beribu. Aku bimbang akan masa depanku. Tangan petani yang berlumpur, tangan nelayan yang bergaram, aku jabat dalam tanganku. Tangan mereka penuh pergulatan Tangan-tangan yang menghasilkan. Tanganku yang gamang tidak memecahkan persoalan. Tangan cukong, tangan pejabat, gemuk, luwes, dan sangat kuat. Tanganku yang gamang dicurigai, disikat. Tanganku mengepal. Ketika terbuka menjadi cakar. Aku meraih ke arah delapan penjuru. Di setiap meja kantor bercokol tentara atau orang tua. Di desa-desa para petani hanya buruh tuan tanah. Di pantai-pantai para nelayan tidak punya kapal. Perdagangan berjalan tanpa swadaya. Politik hanya mengabdi pada cuaca….. Tanganku mengepal. Tetapi tembok batu didepanku. Hidupku tanpa masa depan. Kini aku kantongi tanganku. Aku berjalan mengembara. Aku akan menulis kata-kata kotor di meja rektor TIM, 3 Juli 1977 Potret Pembangunan dalam Puisi W.S. Rendra yang memiliki nama asli Willibrordus Surendra Broto Rendra, lahir di Solo, 7 November 1935 meninggal di Depok, Jawa Barat, 6 Agustus 2009 pada usia 73 tahun adalah sastrawan berkebangsaan Indonesia. Sejak muda, dia menulis puisi, skenario drama, cerpen, dan esai sastra di berbagai media massa. *

Mukadimah Satu Cerpen: Benny Arnas API unggun, yang menyeruak dari onggokan ranting-ranting kering itu, menari-nari. Bagai hendak menjerat mata orang-orang agar tetap bersiduduk. Perempuan tua berkerudung wol duduk agak maju dari yang lain. Ia datang dari ceruk yang menyumpil di antara barisan Bukit Siguntang yang memunggungi langit. Tentu saja tak perlu ditanya di barisan mana ia tinggal. Hanya orang-orang datangan atau anak-anak belum terang menangkap maksud saja, yang tak mengetahuinya. Saban Kamis malam, ia selalu menunggu penduduk di tepian lereng anak bukit. Orang-orang kampung pun bagai menganggap sebuah kewajiban berkumpul di sana. Mendengarkan kisah-kisah pelepas lelah darinya. Dari Tukang Cerita, demikian orang-orang menggelarinya. Sejatinya, tukang cerita itu layak jua dipanggil Tukang Ladang. Ladangnya sangat luas dan subur. Padi, jagung, pisang, ubi kayu, buah kam, kedondong, nanas, pisang raja, pinang merah, dan keladi bagai berebutan menyeruak dari ladangnya. Konon, menyebut satu-satu dari apa-apa yang dipelihara perempuan tukang cerita itu, lama waktunya bak menanti ikan menyinggul kail yang digelayutkan satu depa di atas permukaan air. Nah, bertakjublah kalian dengan apa-apa yang ia punyai! Tidakkah si Tukang Cerita (atau Tukang Ladang) itu sangatlah kaya? Mahfumlah bila pesirah–– kepala kampung–– saja mengeret badan ikut demi mendengar (atau menghormati) ia berkisah. Atau, embusan kabar bahwa malam ini, perempuan itu akan bercerita untuk terakhir kalinya. Itu betul? Jadi, perihal Tukang Cerita yang akan meninggalkan kampung, demi menggarap ladang lain (yang ia belum tahu di bukit mana itu) adalah sahih? Mmm, dapatlah jua itu menjadi hulu perkara hingga pesirah saja berela-rela melipat silang kaki, menyilakan pantatnya berciuman dengan rumput hijau setinggi kelingking di dekat lereng bukit itu. Mukadimah Dua “Ladang itu warisan ibuku yang hanya seorang janda. Tapi, bukanlah ladang itu peninggalannya yang paling mahal. Caranya menggarap dan memperlakukan hasil ladanglah yang membuatku bagai dikaruniai bergununggunung mutu manikam.” Kalimat usang itu (ia mengutarakannya puluhan tahun silam) bagai mengandung semacam rahasia. Bukan magis. Namun, ada kekuatan (sekaligus pesona) yang bersembunyi di balik kabar. Terang. Lamat-lamat. Ditambah pula warna suaranya yang memang parau sengau. Lumrahlah kiranya si Tukang Cerita kerap

berhenti beberapa jenak setiap mengakhiri seleretan kalimat. Orangorang bagai disuruh berpikir, mengurai arti. Ketika ia telah memasuki kata-kata yang baru, rugilah mereka yang belum dapat menguak pintu hikmah dari tuturan sebelumnya. Ibu yang mewarisi ladang “Malam ini, aku akan bercerita tabiat ibuku dan ladang yang diwasiatinya padaku. Ibuku sangat rajin bekerja. Itu bukan artinya aku sering berleha-leha. Segera, setelah aku dapat berjalan dan membawa sesuatu, Ibu akan menyuruhku ini-itu. Macam-macam suruhannya. Dari pekerjaan yang memang penting hingga yang kupikir tak layak untuk dikerjakan. Pekerjaan itu semacam menyapu, mengambil air dari lembah lain yang berjarak dua bukit dari rumah kayu kami, memberi makan binatang-binatang, sampai menangkap belalang rusa. Perlulah kukatakan bahwa binatang-binatang yang kuberi makan, bukan hanya ayam, bebek, atau unggas lain yang lazim dipelihara. Aku juga menyuap burung kuwau dengan ikan seluang; menguntal–– melempari untuk memberi makan––musang dengan mangga dan kedondong; dan meletakkan senampan daging kambing segar di sudut ladang yang sudah biasa harimau kunjungi bila waktu makan tiba. Bahkan, belalang rusa yang kutangkap dengan jarit tipis sering kuterbangkan di hamparan kembang sepatu yang sedang bermekar. ‘Itu memanjakan bunga, nak,’ kata ibuku. Jadi, taklah mengherankan, ketika itu, masih dijumpai lebih dari satu warna kembang sepatu dalam kanopi yang sama. ‘Belalang juga bisa menggantikan kupu-kupu menukar silang bubukbubuk bunga,’ kata ibu lagi. Dan, kalian juga mesti tahu perihal Bukit Barisan yang subur itu. Maksudku, Siguntang memanglah rumah pepohonan yang subur

hijau. Namun, siapa yang tepat berkira-kira kalau empat baris bukit yang memalangi kampung ini, dulunya, sangatlah gersang!” Tukang Cerita berhenti pada tekanan suara yang sedikit mengentak. Orang-orang seakan terhenyak. Namun, bibir mereka masih mengatup rapat. Takjub (atau heran) dengan pembukaan ceritanya yang panjang itu (tak biasanya Tukang Cerita berkisah panjangpanjang dalam satu ketukan). Beberapa dari mereka menambah puntung-puntung baru. Api unggun masih berkibar. “Dahulu, ketika kampung ini hanya dihuni puyang (tetua; satu generasi di atas kakek nenek), hidup sangatlah tak mudah. Tanahnya tandus, airnya sulit didapat, musim dinginnya tak ramah, dan musim panasnya begitu menyengat. Bertahan hidup berarti bekerja. Dan, bekerja sangatlah keras. Bekerja keras pun bukan jaminan bahwa hidup akan baik. Panen kadang gagal, ayam bebek mati karena sakit, sayur-mayur dipatok ayam kalkun, cabecabe kerap mengeriting, dan pohon-pohon buah pun mandul. Dan, kalian harus tahu kalau ibuku sangatlah hebat pikirannya. Ia temukan musababnya. Ia memutuskan menjadi Sulaiman. Ia berkawan dengan binatang-binatang itu. Tentu, tadi kalian sempat bertanya-tanya perihal aku yang memberi makan binatang-binatang itu, bukan? Hehehe.” Orang-orang tak ada yang berani ikut serta dalam kekehannya yang meremangkan bulu kuduk itu. “Mengertilah aku. Kita hidup tak sendirian di tanah Tuhan ini. Binatangbinatang itu bukan simsalabim saja diturunkan. Pun, mereka diserakkan bukan untuk merusak ladang. Bukan! Mereka ada karena memang patut ada. Itulah taklimat alam. Aku pun tekun menyiram tanaman dan melakoni pekerjaan lainnya. Hari demi hari, aku tak lagi menganggap tugastugasku sebagai beban. Aku terbiasa. Bahkan menikmatinya.” Orang-orang sumringah dalam diam. Air muka mereka berbicara, “Lanjutkanlah.” “Tapi, aku sedikit tak bergairah bila ibu menyuruh mengantarkan hasil-hasil ladang pada orang-orang kampung. Mmm, itu artinya beban bawaanku tak akan berkurang.” “Maksud Nenek?” seorang gadis memberanikan diri bertanya. Yang lain seolah dikomando, melihat ke arahnya. “Orang-orang tak ada yang mau menerima pemberian ibu Nenek?” “Hehehe,” ia kembali terkekeh. “Bukan, cucuku. Mereka semua menerima

pemberian itu. Tapi, mereka selalu tak membiarkanku pulang dengan tangan hampa. Baju kurung, seprai rajut, asbak tanah liat, kain panjang, jelapang, mereka titip untuk ibu. Padahal, telah aku sampaikan bahwa mereka tak disilakan membayar. Tapi, pandai saja mereka bersilat kata. Hadiah, demikian mereka menamainya. Jadi, kalian bayangkanlah. Bagaimana bila puluhan rumah yang kudatangi? Dan, perkara belum khatam sampai di situ. Ketika kukabari hadiahhadiah itu, ibu berujar, ‘Syukur pada Tuhan, anakku. Tapi, kau tahu kalau barang-barang yang mereka hadiahi ini telah kita punyai semua, bukan?’ Ia akan menatapku dengan sorot mata yang seolah ia yakin sekali bahwa aku memahami kata-katanya. Maka, pergilah aku ke kalangan yang digelar saban Kamis. Menjual barang-barang milik kami. ‘Tak elok menjual apa-apa yang orang hadiahkan pada kita. Tak berhormat. Lagi pula, tak ada ruginya menjual barang-barang yang sama rupa faedahnya dengan yang dihadiahkan orangorang itu, nak.’ Oh, Tuhan, berjualanlah aku semua barang itu (di antaranya ada selendang kesayanganku). Dan, selalu aku yang paling awal meninggalkan kalangan. Jualananku memang paling murah. Uang hasil jualan itu kutabung separuh. Separuh lagi, sesuai petuah ibu, kubelikan penganan kecil untuk dibagikan pada anak-anak yang berkeriapan di kampungkampung yang kulalui.” Orang-orang menatap Tukang Cerita dengan kedipan yang berkelang lebih lama dari biasanya. Mereka khusyuk sekali. “Suatu malam, aku pulang dalam keadaan yang sangat letih. Namun, keletihan itu menguap ketika ibu menyambutku di daun pintu. ‘Dari tadi ibu menunggumu, nak. Mari, kita santap bubur kacang hijau bersama. Ibu juga baru panen madu. Mmm, kau tahulah, bagaimana bila liur lebah itu bepadu dengan bubur buatan ibu.’ Aku bersemangat sekali. Aku sampai minta tambah dua kali. Dan, tak seperti biasanya, ibu mengantarku tidur dengan sebuah dongeng (aku lupa judulnya dan tentang apa) yang begitu elok disimak. Aku terlelap.” “Terus, Nek!” desak seorang anak tak sabar. Diikuti yang lain. Tukang Cerita tersenyum takzim. “Adalah pagi itu. Aku bangun ketika duha. Ibu tentu sudah tak ada lagi di dekatku. Ya, ia selalu bangun jauh lebih awal dariku walaupun tidurnya selalu kudahului. O o, ada yang tak lazim. Bukankah ibu biasanya membangunkanku untuk shalat Subuh? Aku gegas bangkit dari dipan.

Syukurlah, di sudut bilik, kulihat ibu masih tertidur dengan senyum menyabit indah di wajah. Mungkin, ibu terlalu lelah, pikirku. Aku pun melakukan pekerjaan seperti biasanya. Menyapu laman, menabur jagung di kandang ayam, mengobok nasi dengan air dingin untuk bebek. Ketika kembali, ibu masih tertidur. Oh, ada yang salah!” “Ibunya Nenek meninggal?” seseorang bertanya setengah bergumam. Tampaknya, ia sedang menahan tangis. Tukang Cerita terdiam. Matanya basah. Dan, sesenggukan massal pun menguasai lereng bukit yang api unggunnya sudah kedip itu. Khatimah Entah siapa yang mulamula menerbangkan kabar itu: Tukang Cerita dikubur! “Apa!” “Jadi ke langit ia pergi?” “Bagaimana ia mati?” “Ada yang membunuhnya?” “Siapa pula yang mengebumikannya?” Tanya-tanya itu bersigesek dalam benak orangorang kampung. Mereka gegas ke bukit melalui ladang yang tak alang kepalang suburnya, sebelum mendapati onggokan tanah merah basah di sebuah sudut lembah. Pada pangkal dan ujungnya, tertanam batu bujang. Orang-orang terperangah. Bukan pada kuburan yang baru saja dibuat itu, tapi bertanyatanya mengapa beberapa ekor harimau menciumi batu bujang kembar itu. Lalu, bagaimana mendatangi makam bagai orang-orang yang melayat. Senyap. Tatapan orangorang menyisir ladang di lembah bukit. Tercenung di antara perasaan ganjil yang lamat-lamat menyelinap. Bukan, bukan membayangkan bagaimana bisa binatangbinatang itu menanam Tukang Cerita dan bagaimana pula mereka melakukannya. Bukan jua mempertanyakan siapa ahli waris ladang yang paling hijau itu. Bukan itu. “Mungkin, ibunya membuka ladang baru di sana.” Benar atau tidaknya dugaan yang entah dari mana datangnya itu; tak urung, hati mereka bersitidak dalam tangis yang tak berbunyi— karena pedih yang menyesak. Dan, mereka pun meninggalkan lembah. Naik turun bukit. Kembali ke rumah masing-masing. Membawa serumpun ketakjuban, ketakpercayaan, dan berhibur dengan setangkai harap. Itu bukan kuburan Tukang Cerita! Kami hakkul yaqin, Nenek hanya merantau sejenak. Lalu kembali. Bercerita lagi. Suatu hari nanti. (*) Lubuklinggau, 23 Agustus 2009-10 Februari 2010 Benny Arnas, peraih Anugerah Sastra Batanghari Sembilan 2009.

Perang Bahasa Oleh: Kasijanto Sastrodinomo, Pengajar Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia WALAU berasal dari kalangan bazar, Harishchandra tak serta-merta ingin menjadi saudagar semata. Ia memang anggota Naupatti, asosiasi pedagang di Benares, India Utara, pada masa kolonial Inggris. Namun, menurut sejarawan Inggris, C.A. Bayly, dalam Rulers, Townsmen and Bazaars: North Indian Society in the Age of British Expansion (Cambridge, 1983), Harishchandra tak segan-segan menyarankan kepada keluarganya agar menginvestasikan sebagian hartanya dalam kegiatan sastra dan budaya. Lantaran itu, ia disindir sebagai “manusia mahal” oleh para pedagang tulen, yang umumnya melulu berpikir soal laba. Harishchandra lalu dikenal sebagai penulis novel dan drama modern India berbahasa Hindi. Karyanya banyak berbicara tentang urgensi transformasi umat Hindu dalam arus modernitas seraya tetap “memantang daging sapi, alkohol, dan impuritas yang lain” layaknya pemeluk Hindu yang taat. Ia juga mendirikan Tadiya Samaj, lembaga swadaya yang berkembang sebagai

kelompok diskusi politik untuk publik, dan menerbitkan jurnal Harishchandra’s Magazine (1873-1875). Jadilah ia semacam maesenas budaya India kontemporer kala itu, setelah peran serupa didominasi mahajana atau “orang besar” patron sastra klasik keagamaan. Lebih jauh, aktivitas Harishchandra bersama organisasi lain, semisal Sahitya Samelan (komunitas sastra Hindi) dan Nagri Pracharini Sabha (masyarakat Benares pencinta bahasa Hindi), bisa dilihat sebagai bagian dari gerakan masyarakat untuk mengunggulkan bahasa Hindi. Meski memiliki varian dialek dan aksen yang berbeda-beda, Hindi—yang diyakini pemangkunya tersurat dalam teks klasik Hindu Deva Nagari—adalah bahasa terbesar dan dikenal luas di sekujur wilayah anak benua Asia Selatan itu. Maka Hindi, menurut pendukungnya, sangat layak diangkat sebagai bahasa resmi India. Persoalannya, di India sangat melimpah “bahasa ibu” milik berbagai etnis yang satu dan lainnya mera-

sa berhak hidup setara. Menurut sensus 1951 (tak lama setelah India bebas dari penjajahan Inggris), terdapat 1.652 bahasa ibu yang dituturkan oleh total 439 juta jiwa penduduk India waktu itu. Ribuan bahasa itu bisa dikelompokkan ke dalam sedikitnya enam keluarga bahasa: Indo-Arya, Dravidia, Sino-Tibetan, Tibeto-Burma, Austro-Asia, dan Austronesia. Pada banyak kasus, dominasi suatu etnolinguistik—selain faktor ras, agama, dan kasta—mengiris-iris geografi India menjadi wilayah administratif yang tersekat. Melekat sebagai identitas budaya penuturnya, bahasa-bahasa itu tak ayal berperang (lihat Joseph Bram, yang menggunakan istilah “perang bahasa” di India, dalam Language and Society, 1955). Di satu “front”, perang itu bersifat frontal: Hindi ditantang bahasa lain, terutama Urdu milik kaum muslim di Kashmir dan Jammu, India Utara. Sebenarnya, ada bahasa Hindustan, sebuah varian Hindi, yang bisa diterima oleh kedua pihak

karena kosakata dalam bahasa itu bisa ditulis baik dalam aksara Sanskerta (sumber tulisan Hindi) maupun Arab-Persia (sumber Urdu). Namun, nehi, para pemuka Hindu rupanya bertekad mencuci bahasanya dari kosakata yang kearabaraban. Ujungnya, Urdu “keluar” dari India, ikut Pakistan—negeri Islam yang memisahkan diri dari India pada 1947. Di India Selatan, jutaan penutur bahasa Dravidian, seperti Tamil, Telugu, dan Malayalam, merasa tersisih setelah Hindi ditetapkan sebagai bahasa nasional India bersama bahasa Inggris pada abad ke-19. Selain enggan mengadopsi bahasa Hindi, kaum Dravidian merasa bahasa milik mereka tidak terpakai dalam administrasi nasional. Kelompok nasionalis Tamil Dravidia mengancam memisahkan diri sebagai negara merdeka. Telugu berhasil berkibar dalam negara bagian yang memerdekakan diri pada 1953 dengan sebutan Andhra setelah pemimpin gerakan bahasa setempat berpuasa hingga tewas di Madras.

Bagi penguasa Inggris, penetapan Hindi sebagai bahasa resmi—seperti telah disebut—mungkin perkara praktis: perlu satu kesatuan bahasa yang bisa menjadi lingua franca di tanah jajahan. Dalam bingkai modernisasi pendidikan dan birokrasi, pemerintah kolonial lalu memutuskan Inggris dan Hindi sebagai elite bahasa di India. Kaum nasionalis mendukung Hindi sebagai bahasa resmi, tapi memberi catatan terhadap Inggris. Tokoh besar Mahatma Gandhi selalu mengingatkan rakyat India agar tetap menjunjung tinggi budaya sendiri. Situasi itu membuka “front perang” lain yang melibatkan kubu orientalis vis-à-vis anglisis. Sejatinya, Indonesia menghadapi keragaman budaya yang pelik mirip India, seperti tampak dalam khazanah bahasa tempatan yang sangat rumit. Namun, Indonesia mulus menetapkan bahasa nasional. Hal itu tak lepas dari tumbuhnya kesadaran masyarakat Indonesia sendiri mencari bahasa persatuan— seperti termaktub dalam Sumpah Pemuda 1928. (rbw)

Editor: Fery Heriyanto, Layouter: Novrizal


CMYK

14

iklan

Minggu, 03 April 2016

CMYK


15

Minggu, 03 April 2016

iklan


CMYK

16

Minggu, 03 April 2016

etalase

Sepeda Pintar Xiaomi QiCycle R1 Dibanderol Rp 40 Juta XIAOMI merupakan brand terkemuka yang identik mengambangkan dan menciptakan produk dengan harga yang relatif lebih murah tapi memiliki kualitas dan fitur yang dapat diandalkan dan sukses meraih pangsa pasar. Namun, belakangan terakhir ini media disibukan dengan perilisan Mi 5 seiring itu ternyata Xiaomi juga tengah berada dalam kesibukan produk terbarunya yang kali ini bukan smartphone melainkan sebuah Sepeda.

CMYK

Sepeda yang dibuat, bukan sembarang sepada, Xiaomi menciptakan sepeda inovatif yang terbuat dari serat karbon Mitsubishi T800 dengan berat hanya 7 kg dengan nama QiCycle R1. Produk yang di desain sepenuhnya dengan body hitam dan dilengkapi dengan Shimano Ultegra Di2 electronic transmission. Di lengkapi baterai, sepeda pintar ini dapat terhubung ke berbagai sensor yang menjada sinkronisasi dengan aplikasi kesehatan Xiaomi. Inovasi yang dilakukan Xiaomi memang tak perlu diragukan lagi, karena sebelumnya mereka sukses membuat berbagai perangkat canggih yang tetap dibanderol terjangkau, seperti Smart TV, kamera CCTV, kamera Action, hingga Scooter elektrik. Menariknya, semua perangkat yang mereka buat akan terhubung ke aplikasi Android yang dibuat khusus oleh Xiaomi. Hadirnya Xiaomi QiCycle R1 akan menambah ekosistem perangkat yang dibuat Xiaomi, karena kemungkinan Xiaomi QiCycle R1 akan terhubung ke aplikasi Mi Fit untuk memonitoring kegiatan bersepeda penggunanya. Walaupun sejatinya, sepeda pintar ini belum diumumkan secara resmi, namun kehadirannya sudah dinantikan para Mi Fans yang penasaran ingin mengetahui apa saja kecanggihan teknologi yang ada di dalamnya. Sayangnya, menurut informasi yang kami lansir dari gizchina.com, harga Xiaomi QiCycle R1 akan mencapai 19,999 Yuan atau sekitar $3000. Apabila kita rupiahkan, harga Xiaomi QiCycle R1 hampir mencapai 40 Juta Rupiah. Yah, sepeda pintar ini akan dipasarkan untuk kalangan high-end yang mencari sepeda berkualitas dengan fitur cerdas di dalamnya. Kabarnya frame sepeda ini akan diproduksi di Taiwan dan akan dilengkapi berbagai sensor canggih yang siap memonitoring kegiatan bersepeda penggunanya. Kabarnya Xiaomi juga akan merilis varian lebih murah, dan semoga saja harganya tak melebihi 10 Juta Rupiah. Memang, desain Xiaomi QiCycle R1 terlihat layaknya sepeda pada umumnya. Kabarnya sepeda ini akan memakai frame berbahan carbon dan memakai komponen gear, rem, dan rantai yang dibuat oleh Shimano Ultegra. Dengan komponen premium dan sensor canggih yang ada di dalamnya, sangat pantas apabila harga Xiaomi QiCycle R1 dibanderol sangat mahal. Selain itu, sepeda ini sudah pasti akan sangat nyaman dipakai karena menggunakan komponen terbaik saat ini. Belum bisa dipastikan kapan sepeda pintar Xiaomi QiCycle R1 akan dirilis kepasaran. Namun yang pasti kehadirannya akan menambah daya saing Xiaomi di industri teknologi dunia yang sekarang ini masih di dominasi oleh pabrikan asal Korea Selatan dan Jepang. Diprediksi, dalam beberapa tahun ke depan Xiaomi akan mengalahkan Samsung dalam urusan teknologi, karena mereka tak berhenti berinovasi dalam menghadirkan perangkat canggih sesuai kebutuhan para konsumennya. (net)

Editor: Indra Kusuma, Layout: Agung Raharjo


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.