Haluan kepri 05jan16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Selasa, 5 Januari 2016

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

24 Rabiul Awal 1437 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 5/1 TAHUN KE 15

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 081261333463

LONGSOR SUSULAN — Seorang warga melihat dari dekat empat rumah di Perumahan Nusa Indah, Kelurahan Mangsang, Sei Beduk, Batam tertimbun tanah, Senin (4/1). Tidak ada korban jiwa saat terjadi longsor susulan itu di perumahan tersebut.

Empat Rumah Lagi Tertimbun LONGSOR SUSULAN DI PERUMAHAN NUSA INDAH BATAM (HK) — Warga Perumahan Nusa Indah, Kelurahan Mangsang, Sei Beduk, Batam kembali dikejutkan oleh longsor susulan yang terjadi pada Minggu (3/1) sekitar pukul 23.00 WIB. Sebanyak empat rumah dilaporkan tertimbun tanah.

Dedi Manurung Liputan Batam

Informasi yang dihimpun Haluan Kepri, Senin (4/1), longsor susulan terjadi setelah petugas dari Dinas Pekerjaan Umum (PU), Tagana, BPBD Batam meninggalkan lokasi longsor, Minggu sore. Dengan bertambahnya empat lagi rumah yang tertimbun tanah, itu artinya ada 8 rumah yang mengalami rusak parah dari total 25 rumah yang terkena dampak longsor. "Total yang terkena dampak longsor bertambah jadi 25 rumah. Yang rusak parah sudah 8 rumah," kata SUryati, salah satu warga perumahan tersebut. Ia menuturkan, empat rumah yang tertimbun longsor susulan berada di Empat Rumah Hal 7 DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

Naikkan Pas Pelabuhan Tanpa Sosialisasi

Wajah Berseri "JANGAN sekali-kali kamu menganggap remeh kebajikan meski kelihatannya tidak berharga, yaitu seperti ketika kamu menyambut temanmu dengan menampakkan wajah berseri-seri." (Nabi Muhammad

Citra Scholastika

Beda Agama JAKARTA (HK) — Banyak selebriti Indonesia yang lahir dan besar di satu keluarga yang menganut keyakinan berbedabeda. Begitu juga dengan penyanyi Citra Scholastika, meski ia merupakan seorang penganut agama Katolik, di keluarganya juga ada anggota yang beragama lain. Hal ini malah memupuk rasa toleransi dalam keluarga besar Citra. Bahkan tak jarang mereka saling terlibat dalam perayaan hari besar agama masing-masing meski berbeda keyakinan. "Kebetulan di keluarga Citra sebagian Katolik, sebagian Muslim. Jadi keberagaman itu yang membuat keluarga besar Citra bahagia. Jadi setiap acara itu kita ngerayain semua hari raya dan makanan yang sama dan kumpul-kumpul juga. Keberagaman itu buat kita makin seru dan rame," ucap Citra di Palm Village, Ciputat, Tangerang Selatan, beberapa waktu lalu. Beda Agama Hal 7

DPRD Karimun Kesal Ulah Pelindo-BUP KARIMUN (HK) — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karimun untuk kedua kalinya dibuat kesal oleh PT Pelindo I Cabang Tanjungbalai Karimun dan Badan Usaha Pelabuhan (BUP) Karimun. Gara-garanya, tarif masuk calon penumpang ke

Pelabuhan Domestik dinaikkan dari Rp2.500 menjadi Rp5.000 per 1 Januari 2016 lalu. Sebelumnya, dewan pernah marah karena naiknya tarif masuk pelabuhan dari Rp2.500 menjadi Rp6.000 tanpa sosialisasi. DPRD Karimun Hal 7

Pengerjaan Jalan Asal Jadi BATAM (HK) — Amblas dan terbelahnya aspal jalan menuju Bukit Kemuning dan Perumahan Nusa Indah, Kelurahan Mangsang, Sei Beduk, Minggu (3/1) adalah bukti jika proses pekerjaan jalan tersebut asal jadi. Ironisnya, pengaspalan jalan tersebut baru rampung dikerjakan pada Desember 2015 lalu. Pantauan Haluan Kepri di lokasi jalan yang amblas itu, Senin (4/1), terlihat besi beton sebagai penahan semenisasi dan aspal diduga tidak sesuai besteknya. Pengerjaan Jalan Hal 7

Sama-sama Ingin Menang STOKE-ON-TRENT (HK) — Setelah menjalani rehat yang cukup lama, pagelaran Capital One Cup akan memasuki babak semifinal pada pertengahan pekan ini. Pada hari Rabu (6/1) dinihari WIB Liverpool akan bertandang ke Brittania Stadium untuk menantang sang tuan rumah Stoke City pada leg pertama Capital One Cup 2015/2016. Laga ini merupakan laga yang penting bagi Jurgen Klopp, karena laga ini bisa menjadi pembuka karir yang manis di

Sama-sama Ingin Hal 7

STOKE CITY VS LIVERPOOL Rabu (6/1) Pkl. 03:00 WIB di beIN 1

CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Richo


Politik

Selasa, 5 Januari 2016

2

KPU Kepri Tunggu Putusan MK Nasib Pilkada Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri mengatakan hingga saat ini masih menunggu hasil keputusan dari Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa pemilu yang terjadi di Provinsi Kepri. Eva Fransiska Liputan Tanjungpinang Sengketa yang berasal gugatan yang dilayangkan pasangan calon nomor urut 2 pada Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri 9 Desember kemarin, yakni HM Soerya Respatiuono dan H Ansar Ahmad ini. “Kami masih menunggu keputusan dari Mahkamah Konstitusi (MK), nanti MK lah yang menentukan bahwa apakah gugatan yang diajukan tersebut di terima atau ditolak,” ujar Ketua KPU Kepri Said Sirajudin saat ditemui di Kantor KPU Kepri, senin (4/1). Said menjelaskan, hingga

saat ini pihaknya menunggu hasil dari pemeriksaan dan hasil keputusan dari gugatan tersebut. “Tak hanya Provinsi Kepri, namun untuk beberapa daerah di Indonesia saat ini sedang menunggu terkait gugatan sengketa pemilu tersebut,” ujar Said. Dikatakan Said, nanti Mahkamah Konstitusi (MK) akan melaksanakan sidang sengketa untuk membahas dan menindaklanjuti gugatan-gugatan yang dilayangkan terkait pilkada tersebut pada tanggal 7 Januari 2016 mendatang. “Pada sidang tersebutlah nantinya, MK akan memutuskan akan menerima atau menolak gugatan yang dilayangkan

calon-calon tersebut. Jadi sekitar tanggal 18 Januari keputusan tersebut dapat disampaikan,” jelas Said Sirajudin yang didampingi komisioner KPU Kepri lainnya. Said Sirajudin mengakui bahwa pihaknya sendiri sangat optimis bahwa MK akan menolak gugatan tersebut, hal ini dikarenakan menurutnya KPU Kepri telah menjalankan segala sesuatu yang terkait pelaksanaan pemilu kada tersebut sesuai dengan aturan yang ada. “Kami tetap optimis bahwa MK akan menolak gugatan tersebut, karena kami telah menjalankannya sesuai prosedur yang ada,” tegas Said Said juga manambahkan, Pihaknya juga sudah siap dengan berkas dan bukti-bukti yang ada jika nantinya KPU Kepri diminta pertanggungjawabannya terkait permasalahan tersebut. Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) tersebut nantinya akan dijadikan acuan untuk dapat menetapkankan calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih pada pilkada 9 Desember lalu. ***

DOK HALUAN KEPRI

PASANGAN SANUR — Pasangan calon gubernur Kepri, Sani-Nurdin Basirun (Sanur) melambaikan tangan kepada masyarakat saat masa kampanye beberapa waktu lalu. Pasangan ini menang Pilkada, namun jadwal pelantikan masih menunggu hasil keputusan MK.

Generasi Muda Golkar Desak Munas

TEMPO

POLITISI senior Partai Golkar, Akbar Tanjung memberikan penjelasan kepada awak media beberapa waktu lalu. Ia mendorong adanya Munas untuk menyelamatkan Golkar.

JAKARTA (HK) — Generasi muda Partai Golkar mendesak agar Musyawarah Nasional (Munas) partai segera digelar. Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar hasil Munas Bali Ahmad Dolly mengatakan akan menggandeng Mahkamah Partai Golkar untuk mendorong diselenggarakannya Munas. “Setelah kami pelajari, satu-satunya yang punya legal standing itu Mahkamah Partai yang pada 2012 di SK-kan oleh Kemenkumham dan sampai saat ini (SK-nya) belum

dicabut,” ujar Ahmad saat ditemui di kediaman Akbar Tandjung, Minggu (3/1).# Ahmad bersama generasi muda Partai Golkar lain, seperti Andi Sinulingga, mengunjungi kediaman Akbar untuk membahas nasib Golkar. Akbar saat ini merupakan Dewan Pertimbangan Partai Golkar versi Munas Bali. Ahmad mendesak Mahkamah Partai segera menggelar sidang untuk membentuk kepengurusan sementara yang akan mengisi kevakuman partai.

Nantinya, kepengurusan tersebut bertugas menyelenggarakan Munas. Pembentukan kepengurusan transisi tersebut, kata Ahmad, berbasis pada hasil Munas Riau. Rencananya, kepengurusan itu merupakan representasi dari hasil Munas Ancol dan Munas Bali. “Mudah-mudahan hal tersebut bisa mewakili upaya rekonsiliasi,” kata Ahmad. Akbar Tandjung mengatakan Munas Golkar memang harus segera digelar. Menurut dia, jika dualisme partai terus

dibiarkan, akan berdampak buruk terhadap keberlangsungan partai. “Hingga kemarin saat pilkada, Golkar hanya memenangi sekitar 18 persen suara,” ujar Akbar. Kevakuman kepemimpinan di Partai Golkar terjadi setelah Kementerian Hukum mencabut SK hasil Munas Ancol yang menetapkan Agung Laksono sebagai Ketua Umum. Di saat yang sama, Kementerian Hukum juga tidak lantas mengakui hasil Munas Bali, yang menetapkan Aburizal Bakrie sebagai Ketua Umum Golkar. (tmp)

Editor: Amir Yunus , Layout: Nazar


CMYK

CMYK

POLITIK

Selasa, 5 Januari 2016

3

Pelantikan Merupakan Kewenangan Kemendagri

KPU: Seluruh Tahapan Sudah Tuntas BATAM (HK) — Penentuan jadwal pelantikan kepala daerah terpilih baik walikota/wakil walikota, bupati/wakil bupati dan juga gubernur/ wakil gubernur yang merupakan pemenang dalam Pilkada Serentak 9 Desember lalu, merupakan kewenangan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Indra Kusuma Liputan Batam “Jadwal pelantikan walikota Batam terpilih itu domainnya Kemendagri, apa yang menjadi tugas kami sudah tuntas,” tegas Ketua KPU Batam, Agus Setiawan ke Haluan Kepri, Senin (4/1). Menurut Agus, kewenangan Komisi Pemilihan Umum (KPU) selaku penyelenggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) hanya sampai pada penetapan pasangan calon terpilih, tidak sampai pada jadwal pelantikan dan pelantikan. “Apa yang menjadi tugas kami, tahapan demi tahapan sudah kami laksanakan,” terangnya. Lebih jauh dijelaskan Agus, dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2 Tahun 2015 tentang Jadwal Tahapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2015, tidak dimasukkan jadwal pelantikan kepala daerah terpilih. Karena itu, lanjutnya, jadwal pelantikan merupakan kewenangan pemerintah. Untuk bupati/wakil bupati dan walikota/wakil walikota SK-nya dikeluarkan Kemendagri.

Ditanya tentang apakah dirinya telah mendapatkan informasi tentang jadwal pelantikan? Agus mengaku, belum tahu kapan dilaksanakan pelantikan. Akan tetapi dia mengaku mendapat informasi tentang pelaksanaan pelantikan yang dilaksanakan dua tahap. “Memang infonya seperti itu akan ada pelantikan dua tahap yakni yang tak ada gugatan ke MK dan yang hasilnya digugat ke MK,” ujarnya. Pelantikan Januari dan Maret Sebelumnya Kemendagri menggagendakan pelantikan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 9 Desember 2015 pada Januari 2016 mendatang. “Saya sedang mempersiapkan diskusi rapat pimpinan (rapim) dan kalau bisa dibagi dua tahap. Bagi daerah yang tidak ada sengketa pilkada kalau bisa akhir Januari (pelantikan) dan kalau daerah yang ada sengketa menunggu keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) akhir Maret,” kata Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (29/12). Tjahjo ke Balai Kota

MenPANRB Terima 56 Pelanggaran PNS MENPANRB memeriksa berkas yang diberikan oleh Bawaslu di ruang informasi Bawaslu, Senin (4/1). Pihaknya siap memeriksa 56 berkas dari Bawaslu. DETIK

Di Pilkada Serentak JAKARTA (HK) — Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Yuddy Chrisnandi menyambangi gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Kedatangan Yuddy untuk menerima data laporan pelanggaran yang dilakukan aparatur negara sipil saat Pilkada serentak. Menteri Yuddy diterima Ketua Bawaslu Muhammad. Yuddy berjanji akan menindak lanjuti laporan dari Bawaslu. “Laporan sudah kami terima.

Jadi, Kemenpan RB enggak akan lakukan pengecekan lagi, akan kami tindaklanjuti,” ujar Yuddy di kantor Bawaslu, Jl. MH. Thamrin, Jakarta, Senin (4/1). Yuddy menyampaikan laporan yang diterima dari Bawaslu ada 56 pelanggaran dari berbagai daerah saat Pilkada serentak. Dia menegaskan setelah melihat data, fakta yang disampaikan Bawaslu, maka pihaknya bakal menyiapkan sanksi terhadap oknum yang melanggar. Bila memang diperlukan kroscek maka akan dilakukan klarifikasi terhadap oknum aparatur pegawai yang ber-

TANGERANRAYA

BERI PENJELASAN — Kemendagri Tjahjo Kumolo memberikan penjelasan kepada awak media. Salah satu point penting, mewacanakan pelantikan kepala daerah terpilih di Pilkada Serentak lalu pada Januari dan Maret 2016. untuk bertemu Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat terkait pengesahan APBD DKI. Tjahjo optimistis tak akan banyak yang peserta pilkada sangkutan. “Itu hanya untuk penajaman bila diperlukan. Kita lihat data, faktual yang disampaikan Bawaslu. Tapi, laporan pelanggaran ASN yang disampaikan Bawaslu akan kami tindaklanjuti dengan sanksi,” tuturnya. Soal sanksi, Yuddy mengatakan akan melihat terlebih dulu jenis pelanggarannya. Ia tak sungkan bila yang melakukan pelanggaran termasuk pejabat eselon. “Semuanya akan dilihat. Kalau iya, sanksi disiapkan termasuk eselon II, eselon III. Tapi, sanksi ini bukan tergantung golongan tapi jenis kesalahannya,” paparnya. Sementara, Ketua Bawaslu Muhammad menyebut 56 pelanggaran yang melibatkan oknum aparatur sipil terjadi di sejumlah daerah seperti antara lain Kalimantan Selatan, Maluku Utara, Banten, Lampung, Kepulauan Riau, Jawa Timurz, dan Jawa Tengah. Muhammad mengakui bahwa Bawaslu pada dua pekan lalu sudah menerima permintaan KemenPANRB terkait laporan pelanggaran aparatur sipil negara di Pilkada. Namun, hal ini baru direspons saat awal 2016 karena kesibukan Bawaslu. “Kami sudah sampaikan berkas, dokumen. Ada 56 pelanggaran. Mohon maaf, baru bisa terima dan memberikan data ini,” tuturnya. (dtc)

yang bersengketa dan akhirnya menunda pelantikan karena menunggu putusan MK. “Jangan sampai pilkada serentak mengganggu keputu-

san di daerah,” sambungnya. Ia berharap pelaksanaan pilkada di 5 daerah yang ditunda sebelumnya bisa dilakukan sebelum Maret. “Soal mau

dibuat serentak atau tidak itu keputusan KPU. Mudah-mudahan tidak melebihi Maret supaya bisa ikut dilantik bareng,” ujarnya. (dtk)

Lulung: Ahok Pasti Kalah Kalau Lawan Gue!

lagi penyaringan atau survei kader-kader sendiri sama semua calon-calon dari luar PPP juga yang punya konsep lebih dan mumpuni," ujar Lulung ditanya mengenai kesiapan PPP dalam Pilgub DKI 2017 di Kemenkum HAM, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jakarta Selatan, Senin (4/1).Lulung di Kemenkum untuk menemani Djan Faridz menanyakan SK kepengurusan PPP. "(Saya sampai saat ini) Belum ditunjuk. Nantilah. Hari ini, kami bikin seleksi penyaringan," katanya. Wakil Ketua DPRD DKI ini juga sempat berseloroh dirinya pasti akan menang apabila dipertarungkan dengan calon incumbent, Ahok, yang masih menjadi Gubernur DKI Jakarta. "Kalau lawan Ahok, pasti kalah (dia) lawan gue," sambungnya sambil tertawa. Lulung menyebut salah satu tanda 'kekalahan' popularitas Ahok adalah kekalahan sang adik, Basuri Tjahaja Purnama, dalam memperebutkan kursi bupati di Belitung Timur dalam pilkada serentak. Lulung menlai kekalahan Basuri tidak terlepas dari perilaku Ahok yang kerap ekstrem. "Dia kan jadi contoh adiknya di Belitung. Kalah gara-gara dampak kelakuan Ahok," kilah Lulung.(dtc)

Siap Maju di Pilgub DKI JAKARTA (HK) — Awal tahun 2016, Ketua DPD DKI PPP Abraham 'Lulung' Lunggana mulai berkicau lagi tentang Pilgub 2017. Ia siap maju bila diusung PPP. Lulung bahkan yakin bisa mengalahkan Basu-

DETIK

POLITISI PPP, Abraham Lunggana alias Lulung memberikan penjelasan ke awak media di Kemenkum HAM, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jakarta Selatan, Senin (4/1). Lulung mengaku siap maju Pilkada DKI apabila ditugaskan partai, dan ia siap mengalahkan Ahok.

Aroma Rivalitas JK dan Akbar Mencuat Di Tengah Perpecahan Golkar JAKARTA (HK) — Per 31 Desember 2015 tak ada kepengurusan Golkar yang sah diakui pemerintah. Di saat Golkar memasuki masa gelap, aroma persaingan antara dua eks Ketum Golkar yakni Akbar Tandjung dan Jusuf Kalla (JK) justru semakin terang benderang. Kedua eks Ketum Golkar ini seolah berlomba mencari solusi bagi perpecahan Golkar yang semakin merajalela. Lalu siapa yang bakal benar-benar jadi penyelamat Golkar? Aroma rivalitas JK dan Akbar Tandjung di tengah per-

pecahan Golkar ini sudah lama tercium sejak Golkar resmi pecah setelah Agung Laksono terpilih menjadi Ketum Golkar Munas Ancol pada Desember 2014. Saat itu kedua kubu bertarung bebas, saban hari kedua kubu saling melempar serangan. Sementara itu pilkada serentak semakin dekat. Saat itu ancaman terbesar Golkar adalah tak bisa ikut pilkada karena adanya dualisme kepengurusan Golkar. Kala itu Akbar menyarankan digelar Munaslub untuk menyelamat-

kan Golkar menghadapi pesta demokrasi serentak di 267 daerah itu, namun usul Akbar tak diterima. Wapres Jusuf Kalla muncul sebagai penyelamat. JK menjadi inisiator islah parsial Golkar. Menghadapi ancaman gagal ikut pilkada, usulan JK pun disepakati kubu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono. Keduanya meneken kesepakatan islah parsial dan membentuk tim penjaringan calon kepala daerah dari Golkar. Islah parsial seolah jadi gencatan senjata antara kubu Agung dan Ical. Namun islah parsial tak bertahan lama,

ki Tjahaja Purnama (Ahok). Lulung mengatakan partai berlogo Kabah tengah menjaring calon dari internal maupun eksternalnya. "Doain dulu ini selesai, kalau ditugaskan partai saya siap. Sekarang kami

kedua kubu tak bisa bersabar untuk saling serang lagi. Sebab meskipun islah parsial proses hukum perebutan kepengurusan Golkar masih terus berjalan. Sampai kemudian MA memperkuat putusan PTUN, memerintahkan Menkum HAM mencabut SK Golkar hasil Munas Ancol. Namun MA tak juga meminta Menkum HAM menerbitkan SK untuk Golkar hasil Munas Bali pimpinan Aburizal Bakrie. Menkum HAM kemudian mencabut SK Golkar hasil Munas Ancol di penghujung tahun 2015 lalu. Persoalan

perpecahan Golkar pun masuk babak baru, setelah 31 Desember 2015 tak ada lagi Golkar yang sah diakui oleh pemerintah. Sebagian orang menyebut Golkar telah berakhir, tak sedikit yang menyindir Golkar telah bubar. Kini yang diakui pemerintah hanyalah Golkar hasil Munas Riau yang masa berlakunya sampai akhir tahun 2015 lalu. Pada saat Golkar memasuki masa kegelapan ini Akbar Tandjung dan Jusuf Kalla kembali menawarkan solusi penyelamatan Golkar. Jusuf Kalla mengusulkan agar digelar rapimnas untuk memperpanjang masa kepengurusan Golkar hasil Munas Riau pimpinan Aburizal Bakrie, namun Akbar punya pandan-

gan hanya munas-lah solusi satu-satunya untuk mengakhiri masa kegelapan Golkar. Bagi Akbar saat ini munas mutlak dilakukan untuk mengakhiri polemik perpecahan Golkar yang berkepanjangan. Perpecahan Golkar, bagi Akbar, telah mengantarkan Golkar jadi partai gagal di pilkada serentak dan tren penurunan suara Golkar semakin menghkhawatirkan. Bagi Akbar, usul JK agar digelar rapimnas untuk memperpanjang masa kepengurusan Munas Riau tak punya legal standing. “Ya pandangan kami dari wantim begitu karena sejak awal kami juga berpikir penyelesaian konflik itu melalui munas,” kata Akbar, Senin (4/1). (dtc)

Editor: Amir Yunus, Layout: Agung R

CMYK


Selasa, 5 Januari 2016

Pendidikan

4

Pentingnya Massa Emas bagi Anak BATAM (HK) — Pentingnya memberikan stimulan kepada anak disaat memasuki dua tahun pertama. Karena pada usia 0-2 tahun merupakan masa emas. Dimana akan terbentuknya kepribadian seorang anak dikemudian hari. Kabid Kesga Promkes Ciska Irma saat diwawancara di kantornya mengatakan, perkembangan otak anak di masa emas mencapai 70 persen, 30 persennya disaat sudah melewati usia ma-

sa emas anak. "Pada usia tersebut orang tua harus memberi perhatian lebih kepada anak, dan mengajarkan bagaimana berprilaku yang baik. Agar diwaktu anak besar kelak mempunyai karak-

ter bagus," ujarnya. Ciska menjelaskan bahwa perkembangan anak pada usia emas jangan sampai terlewatkan, seperti memberikan kasih sayang dan asupan gizi yang baik. Ditambahkan perkembangan anak juga tidak terlepas dari nutrisi, sehingga ditekankan agar anak usia 0-6 bulan supaya mendapatkan ASI eklusif dari orang tua, agar mempunyai antibodi yang kuat. Dikatakannya, setelah usia

enam bulan diberikan makanan pendamping (MP) ASI yang mudah dicerna sekaligus bergizi, dengan kadar gula dan garam yang rendah, disebabkan organ tubuhnya belum sempurna. Ciska berharap bahwasanya agar seluruh ibu di Batam agar lebih peduli akan usia emas anak mereka, dengan memperhatikan perkembangannya. "Apabila ada kelainan tumbuh kembang anak pada usia 0-2 tahun, agar segera dikonsultasikan ke Po-

syandu dan Puskesmas terdekat, karena kader posyandu sudah kami bekali semua, " jelas Irma. (Cw56)

CISKA IRMA Kabid Kesga Promkes

SDN 001 Batam Kota Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Tanamkan Jiwa Keteladanan Rasulullah BATAM (HK) — Meski agak terlambat menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, namun yang terpenting makna terkadung dapat menanamkan jiwa keteladanan dari sifat Rasulillah SAW kepada para siswa-siswi di sekolahnya. Dian Liputan Batam

Begitulah kira-kira tujuan dari acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang di gelar SDN 001 Batam Kota, Senin (4/1). hari pertama masuk sekolah di SDN 001 Batam Kota diisi dengan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dimulai pukul 7.00 WIB hingga pukul 9.00 WIB, dipusatkan di halaman sekolah. Acara ini juga dimerihkan dengan mengundang penceramah ustad Adip Maskuri SAg. Yang mana dalam wejangannya memberikan arahan kepada siswa-siswi tentang keteladanan Rasulullah SAW dalam menjalankan amanah dari Allah untuk menyampaikan

misinya menyebarkan ajaran Islam. Usai acara pembuka yang dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Qur'an, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala Sekolah SDN 001 Batam Kota, Sarino yang dalam wejangannya mengajak kepada anak didiknya agar dapat mencerna apa yang di sampaikan ustadz tersebut. Bahkan Sarino juga ketika itu menyerukan agar anak didiknya bisa menanamkan 'budaya Mendengar dan Memahmi. "Saya sudah katakan dari awal, pada saat ayat suci Al Qur'an dibacakan tolong supaya diam dan mendengarkan agar kita yang mendengarnya mendapatkan pahala yang sama seperti yang membaca, tapi saya tengok tadi masih banyak

DIAN/HALUAN/KEPRI

KEPALA Sekolah SDN 001 Batam Kota, Sarino memberikan wejangan pada kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Senin (4/1).

dari kalian berbicara saat Al Qur'an dibacakan. Budayakan mendengar harus kita junjung tinggi," ujar Sarino kepada anak didiknya. Seraya ia melanjutkan, dengan digelarnya peringatan Maulid Nab inii, siswa siswi di SDN 001 Batam Kota dapat terbetik rasa cinta dan takwa kepada Tuhan YME melalui suri tauladan sifat dan sikap Rasulullah SAW yang uswatun hasanah. Usai sambutan kepala sekolah, acara dilanjutkan dengan tausiyah Maulid Nabi dibawakan oleh Ustad Adip Maskuri. Yang mana menyampaikan sejarah lahirnya Nabi, menceritakan pula saat kelahiran Rasulullah tersebut kaum Abrahah menggempur Mekkah, saat Nabi Muhammad diangkat menjadi Rasulullah serta sifat dan sikap Rasulullah yang uswatun hasanah yang patut di teladani bagi terutama siswa siswi SDN 001 Batam Kota dalam pengaplikasian perilaku keseharian. Acara diteruskan dengan kuesioner on the spot seputar Rasulullah SAW untuk siswa, baik dari mulai tanggal lahir Nabi, surat di dalam Al Qur'an yang berisi tentang Nabi, dan diakhiri dengan jamuan makan bersama baik siswa maupun majelis guru. Di luar acara, Zulmi selaku wakil kepala sekolah SDN 001 Batam Kota, menyampaikan bahwa kegiatan peringatan maulid Rasulullah SAW ini merupakan agenda kegiatan tahunan di SDN 001 Batam Kota. "Tujuan kegiatan ini agar siswa lebih mengetahui dan memahami serta meneladani sifat dan sikap Rasulullah SAW dan diaplikasikan dalam perilaku sehari-hari.

Dan sekaligus merupakan ajang silahturahmi siswa dengan aparat sekolah baik kepala sekolah maupun dengan dewan guru. Ha-

rapan kami dari kegiatan ini untuk meningkatkan akhlak dan budi pekerti siswa bercermin dari sikap dan sifat Rasulullah SAW.

Insya Allah, setiap tahun kami akan senantiasa mengadakan kegiatan ini di sekolah kami," kata Zulmi lagi. ***

IST

ATRAKSI TARUNA — Salah satu atraksi diperakan taruna dan taruni SMK Penerbangan SPN Dirgantara pada acara HUT Kota Batam yang ke 186, tanggal 18 Desember 2015 lalu. Atraksi mereka ini cukup memukau penonton dan tamu yang hadir pada acara tersebut.

Susun Jadwal Kegiatan Hari Pertama Masuk Sekolah SMK PSPND BATAM (HK) — Hari pertama masuk sekolah, Senin (4/1), di SMK Penerbangan SPN Dirgantara (PSPND) telah menyusun berbagai kegiatan dalam melatih taruna dan taruni bermental baja dan tahan uji dalam segala kondisi. Menurut Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan SMK Penerbangan SPN Dirgantara, Arif Kurniawan, bahwa untuk kegiatan sekolah mengawali semester genap meliputi upacara bendera yang diikuti oleh seluruh taruna dan taruni, guru serta pejabat SPN Dirgantara. Untuk apel awal kegiatan latdikgar (pelatihan pendidikan dan penyegaran) yang merupakan kegiatan penyegaran, pengingatan kembali rutinitas sekolah kepada taruna dan taruni. "Kegiatan tersebut untuk mengingatkan kembali kepada taruna dan taruni semua rutinitas kegiatan sekolah setelah lama libur panjang, baik itu PBB, repling/bela diri (judo), pemantapan senam tongkat, kepramu-

kaan,dan juga inter personal skill, yaitu pemahaman tentang diri, fungsi anggota tubuh kita, dan sebagainya. Kegiatan mereka itu sudah terjadwal dari pihak sekolah, dan nantinya diharapkan taruna/i SMK Penerbangan SPN Dirgantara terlatih berdisiplin tinggi, pro aktif, untuk membentuk mental dan kepribadian mereka tahan uji dalam segala kondisi kelak," ujar Arif kepada Tim Pendidikan Haluan Kepri. Untuk kegiatan pertama dimula dengan kerapihan, berupa pemangkasan rambut para taruna SMK Penerbangan SPN Dirgantara yang langsung dilakukan oleh Arif Kurniawan dan beberapa anggota taruna yang bergantian memangkas rambut kawan-kawannya. Hal itu, terang Arif, agar mendidik taruna senantiasa menjaga kerapihan diri sendiri baik dari anggota tubuh maupun pakaian/seragam. "Ini merupakan standar sekolah, tiap masuk sekolah lagi, para taruna wajib dipangkas rambutnya untuk kerapihan," ucapnya.

Selain itu, lanjut arif, saat ini pula sedang berlangsung pula program kampanye politik pemilihan perangkat kepengurusan resimen ketarunaan yang sudah terbentuk kandidat-kandidat kepengurusannya. Yang mana pelaksanaan dari mulai registrasi kandidat, psikotest, dan tes tertulis sudah dimulai sejak awal Desember 2015 lalu. "Besok selasa tanggal 5 Januari berlangsung debat terbuka antar kandidat yang sudah terpilih seputar visi dan misi kerja mereka nanti setelah terpilih menjadi perangkat kepengurusan resimen taruna dan taruni SPN Dirgantara. Sedangkan yang melakukan kampanye politik saat ini adalah 8 taruna yang terpilih sebagai kandidat Danmen, Wadanmen, Danki dan Wadanki, yaitu Sidiq Adi Pramono, Charel Maxmilian, M. Mujahid NST, Meicel Jonathan, Ricardo Kevin, Farhan Alif, Adi Lukito dan Afandi Kelana. Dan besok debat itupun mereka berpasangan akan menggelar debat terbuka untuk membandingkan visi dan misi kinerja mereka kelak bila terpilih menjadi pimpinan perangkat resimen ketarunaan," terang Arif. Diharapkan Arif, dengan adanya kepengurusan perangkat resimen ketarunaan ini agar taruna dan taruni SMK Penerbangan SPN Dirgantara belajar tentang demokrasi, belajar tentang tanggung jawab memimpin sebuah organisasi, dan belajar menghadapi karakter masing-masing kawannya sesama taruna/i untuk menjalankan misi organisasi resimen yang terkoordinir dan terencana dengan baik bila ada kegiatan ketarunaan apapun. "Pihak sekolah ingin membentuk karakter dan mental anak didik kami para taruna dan taruni menjadi mental yang punya dedikasi tinggi, pro aktif dan siap uji akan segala kondisi dengan menggelar banyak aktifitas di sekolah," katanya.(cw54)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor : Arment, Layout : Nazar


Opini

Selasa, 5 Januari 2016

Alfamart Beroperasi Tanpa Izin di Batam SUDAH dua hari ini, Harian Haluan Kepri memberitakan pelanggaran operasional perusahaan perdagangan dengan skala mini market, Alfamart dan Indomart. Kedua minimarket yang berada di Bida Asri, Batam Center itu ternyata beroperasi secara ilegal. Beroperasinya minimarket tanpa izin membuat marah warga sekitar. Warga kemudian melakukan penyegelan. Dari pemberitaan itu, ada dua hal yang menjadi catatan kita. Pertama, pemerintah seolah-olah membiaran Alfamart-Indomart beroperasi tanpa izin. Kedua, juga terjadi pembiaran pelanggaran aturan. Kalau

benar Alfamart-Indomart beroperasi secara ilegal, ini jelas mengangkangi aturan. Dan sungguh aneh, jika aparat dan jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Batam tidak tahu atau sengaja membiarkan praktik ilegal mulus di depan mata. Patut dipertanyakan, di mana dan ke manakah wibawa mereka? Apakah wibawa aparat dan Pemko Batam sudah tergadai dan "terbeli" oleh kepentingan sesaat? Sehingga, membiarkan pelanggaran aturan, pelanggaran hukum dan praktik ilegal berjalan mulus di depan hidung sendiri?. Di sisi lain, kita yakin perusahaan sekelas PT Sumber Alfaria Trijaya

TBK (Alfamart) sebenarnya sudah tahu bahwa setiap membuka usaha harus mengantongi izin dari pemerintah. Mereka tidak akan gambling mengembangkan usahanya tanpa izin. Untuk itu kepada PT Sumber Alfaria Trijaya TBK seharusnya beroperasi mengantongi izin. Ini penting, karena aktifitas Alfamart sangat berdampak pada pedagang kecil. Begitu juga aparat berwajib dan jajaran Pemko Batam diminta untuk peka dan arif menyikapi praktik-praktik ilegal terkait minimarket itu. Jangan abaikan peringatan dini ini. Jangan cuek atas praktik ilegal tersebut. Sebab, kalau

itu tetap dibiarkan justru akan memicu malapetaka sosial, maupun hukum. Ingat, kasus suapmenyuap melibatkan Manajer PT Sumber Alfarian Trijaya (Alfamart) Area Surabaya-Sidoarjo-Madura, Leo Handoko. Untuk memuluskan izin, Leo menyuap Kasi Perijinan Bidang Ekonomi Setkab Bangkalan, Zaiful Imron Mustofa. Dalam kasus ini Leo divonis 10 bulan penjara. Sementara Zaiful divonis satu tahun penjara di Pengadilan Tipikor Surabaya beberapa waktu lalu. Untuk itu dalam kasus belum ada izin beroperasinya Alafamart-Indomart ini tidak perlu pura-pura tidak tahu atau berkelit dengan

alasan belum mendapat laporan dari bawahan. Sebab, masyarakat sudah tahu dugaan adanya permainan kongkalingkong hanya demi keuntungan pribadi sesaat sejumlah orang. Kita juga mengimbau Pemko memperketat pengawasan. Tidak bisa hanya melakukan sortir terhadap pengembang melalui izin yang diberikan. Fakta penyimpangan persyaratan izin juga menunjukkan kelemahan pengawasan. Keterbatasan jumlah personel untuk mengawasi tidak boleh menjadi alasan. Jika dinas yang terkait langsung memang memiliki keterbatasan, maka koordinasi intensif dengan instansi lain yang juga berwenang perlu lebih digalakkan. Semoga...***

Enam Tren Berwisata 2016 Hal ini penting karena selain memberikan secara makro kondisi pariwisata dunia terkini juga bisa menjadi acuan dalam menelurkan kebijakan yang terkait pengembangan pariwisata di negeri kita. Saya kemudian tergelitik melakukan sedikit riset. Dari berbagai literatur yang saya baca, ada bermunculan pertanyaan dasar yang perlu juga dicari jawabannya, seperti mengapa orang mau melakuan perjalanan pada 2016; bagaimana mereka memutuskan sebuah daerah untuk menjadi tujuan wisata mereka; bagaimana pengeluaran mereka di saat berlibur pada 2016, akankah jauh lebih banyak; dan bagaimana dampak pilihan wisatawan terhadap industri pariwisata secara keseluruhan. Menjawab empat poin ini, jika kita melihat penelitian TripBarometer bersama TripAdvisor dari hasil analisis survei terhadap lebih dari 44 ribu tanggapan wisatawan dan pelaku bisnis pariwisata dunia, yang akan menjadi tren baru dalam travel 2016 adalah berikut. Tren pertama, mencari pengalaman baru. Wisatawan dari berbagai macam segmen usia cenderung mencari hal yang belum mereka coba sebelumnya, seperti berlibur ala petualang backpacker dan menggunakan kapal cruise. Data yang dianalisis global didapatkan bahwa 69 persen wisatawan berencana mencoba sesuatu yang baru (hal pertama kali) pada 2016. Di antaranya, satu dari lima wisatawan global mengatakan, mereka akan mencoba kapal cruise untuk pertama kalinya, 17 persen akan "solo travel" untuk

BANYAK cara manusia dalam mencapai kebahagiaan, salah satunya dengan bekerja keras untuk mengumpulkan harta dengan anggapan bahwa harta yang berlimpah itu terdapat suatu kebahagiaan. Ada juga yang mengejar kebahagiaan dengan tahta pada kekuasaan. Sebab menurutnya kekuasaan identik dengan kebahagiaan. Orang yang miskin menyangka bahagia itu terletak ketika ia memperoleh kekayaan yang berlimpah, orang sakit menyangka kebahagiaan itu terletak pada kesehatan. Namun, pada kenyataannya banyak orang yang memiliki harta tapi semakin tidak tenang dalam hidupnya, para penguasa merasa ketakutan, begitupun orang sehat, sehatnya tidak memberikan kebahagian kepadanya. Lantas di manakah letak kebahagiaan itu? Kebahagiaan itu ada dalam kehidupan penuh berkah,

tel, adanya layanan sarapan (40 persen), dan fasilitas kolam renang (26 persen). Dan, 46 persen mengatakan, fasilitas gratis WiFi di kamar adalah harus. Jika akomodasi hotel tidak memberikan itu, mereka akan cenderung mencari tempat lain. Sebanyak 26 persen dari wisatawan mengatakan, mereka membutuhkan akomodasi yang memiliki fasilitas Wi-Fi super cepat dan 11 persen bersedia membayar ekstra untuk layanan ini. Tren kelima, meningkatnya tarif kamar. Pada 2016 akan terjadi kecenderungan kenaikan tarif kamar dari akomodasi hotel dan banyak dari pelaku industri perhotelan yang optimistis mereka akan lebih banyak meraih keuntungan dibandingkan 2015. Dari survei, ditemukan bahwa tiga dari empat pemilik usaha optimistis akan meraih laba lebih pada 2016. Dan hampir setengah dari pelaku bisnis perhotelan global berencana meningkatkan tarif kamar pada 2016 (47 persen). Alasan kebanyakan, akomodasi menaikkan tarif adalah untuk mengimbangi peningkatan biaya overhead (65 persen), meskipun lebih

dari sepertiga menaikkan tarif karena alasan renovasi yang baru selesai (37 persen) atau karena meningkatnya permintaan (35 persen). Tiga dari empat pemilik usaha pariwisata optimistis tentang profitabilitas pada 2016. Mayoritas mereka yang optimistis mengatakan itu karena banyaknya event lokal dan kegiatan MICE yang akan dilakukan oleh tamu mereka pada 2016 (65 persen). Sebanyak 91 persen pelaku bisnis perhotelan melihat bahwa cara direct booking adalah kunci sukses masa depan bisnis mereka. Tren keenam, mengelola reputasi secara online. Kehadiran daring tetaplah penting. Pada 2016, bisnis pariwisata tidak bisa menutup mata tentang kekuatan reputasi perusahaan sangat penting untuk dijaga di online/. Hal ini karena 93 persen dari pelaku bisnis perhotelan mengatakan, tinjauan online dari wisatawan sangat penting bagi masa depan bisnis mereka. Manajemen reputasi online masih merupakan investasi terbesar bagi pemilik bisnis akomodasi pada 2016 dengan nilai pembiayaan investasi 59 persen lebih banyak di pos ini daripada yang mereka lakukan tahun sebelumnya. Demikian enam poin utama dari tren travel dunia 2016. Semoga ini bermanfaat dalam menyusun kerangka kebijakan terkait membangun pariwisata Indonesia, yang tidak saja menyejahterakan industrinya tetapi juga rakyatnya. Selamat bekerja untuk lebih hebatnya pariwisata Indonesia pada 2016.***

dibanding dengan mereka yang berlimpah ruwah harta, namun hidupnya tidak jauh lebih tenteram dibandingkan dengan mereka yang hidup pas-pasan. Karena itulah sepanjang sejarah manusia selalu ada muncul sosok yang berjuang menempuh jalan kebaikan dengan terus berbuat baik kepada sesama serta memperluas kemanfaatan dirinya dengan cara mencukupi kebutuhan orang lain, meringankan kesulitan, mengobati kesedihan yang dirasakan, dan memberikan berbagai bentuk sedekah.Dengan melakukan kebaikan semua itu, mereka sejatinya telah membuka pintu ridha dan jalan menuju Keberkahan Allah SWT. Selebihnya masih banyak petunjuk dan petuah dari para tokoh besar seperti Ibnu Qayyim, AlQusayri dengan memberikan ungkapan kata-kata nasihat yang penuh motiva-

si untuk hidup lebih berkah. Kesimpulannya bahwa segala sesuatu, baik yang konkret ataupun yang abstrak, semuanya memiliki potensi untuk menjadi berkah. Hal ini dibuktikan dengan penelitian banyak ilmuwan yang telah membuktikan bahwa upaya mendekatkan diri kepada Allah SWT, berbuat baik dan melakukan amal baik kepada sesama merupakan faktor penting penarik segala kebaikan. Sebaliknya, berbagai hal dan tindakan yang buruk maka akan mendatangkan segala bentuk keburukan juga. Maka, tidak ada seorangpun yang dapat menarik nikmat Allah dan menolak bencana melebihi kemampuannya, maka berbuat baik kepada sesama makhluk-Nya semoga menjadi jalan menggapai Ridhonya.***

TAHUN 2016 sudah tiba. Ada banyak pertanyaan berkecamuk di kepala saya terkait dunia pariwisata secara global, khususnya bagaimana tren berwisatanya para wisatawan dunia.

Oleh: Taufan Rahmadi Praktisi Dunia Kreatif Komunikasi dan Digital Promosi Pariwisata, Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah NTB yang pertama kalinya, dan 15 persen akan mencoba perjalanan ala petualang (backpacpacker) juga untuk kali pertama. Tren kedua, pengeluaran bujet liburan sudah tidak lagi menjadi isu karena dipandang memang layak untuk dikeluarkan. Saat ini di seluruh dunia, wisatawan sudah mulai terbuka dan memahami kalau kebutuhan akan bujet liburan pada 2016 berbeda dengan tahun sebelumnya. Data survei bahwa satu dari tiga wisatawan (33 persen) sudah berencana menghabiskan lebih banyak bujet liburan mereka pada 2016 daripada 2015. Di antara wisatawan yang berencana meningkatkan bujet liburan, 49 persen mengatakan akan melakukannya karena mereka atau keluarga mereka layak mendapatkannya. Sedangkan, 31 persen mengatakan alasan menghabiskan lebih banyak bujet liburan karena itu penting untuk kesehatan dan kesejahteraan. Tren ketiga, wisatawan memilih daerah tujuan wisatanya karena berdasarkan keragaman keunikan budaya, keindahan alam, dan adanya penawaran khusus

dari akomodasi. Wisatawan hari ini memilih tujuan untuk sejumlah alasan, termasuk penawaran khusus dari akomodasi. Data analisis secara global menyimpulkan bahwa 47 persen dari wisatawan mengatakan, mereka memutuskan memilih daerah tujuan wisata karena keunikan dan keindahan budaya alam dan keunikan perilaku masyarakat lokalnya. Satu dari lima wisatawan (21 persen) memilih tujuan karena sebuah hotel memiliki tawaran atau paket khusus yang mereka baca di kanal informasi mereka. Promosi pariwisata di televisi juga tidak bisa untuk dikesampingkan bahwa satu dari lima wisatawan global yang telah memutuskan daerah tujuan wisatanya karena alasan mereka melihat iklannya di sebuah acara televisi. Tren keempat, kamar hotel ber-AC dan free Wi-Fi. Fasilitas kamar ber-AC dan Wi-Fi adalah hal yang paling utama bagi wisatawan di saat mereka memilih hotel tempat mereka tinggal. Secara global, 63 persen dari wisatawan mengatakan, AC harus ada ketika mereka memilih ho-

Berkah Itu Indah karena kebahagiaan itu merupakan keberkahan. Orang yang hidupnya penuh berkah akan mendapat kebahagiaan. Sebaliknya, orang yang hidupnya tidak berkah maka tidak akan mendapatkan kebahagiaan. Menurut para Alim, hidup akan lebih indah bila mencari berkah. Seorang hamba dapat dikatakan hidupnya berkah tatkala Ia selalu menebarkan manfaat di mana pun ia berada. Seperti yang dicontohkan oleh Nabi dalam meraih hidup lebih berkah yang tercatat dalam Al-Qur’an. Kaitannya dengan makna berkah, keberkahan, dan yang diberkahi secara bahasa memiliki dua makna, yaitu berkembang dan bertambah. Sedangkan menurut istilah berkah yaitu, adanya kebaikan pada sesuatu, artinya ketika kebaikan itu datangnya

dari arah yang tak diketahui dan dalam bentuk yang tidak bisa dihitung atau diperkirakan. Sebagaimana seorang yang telah ditunjukkan Allah SWT untuk mendapatkan berkah dan Ridha-Nya, bagi mereka ketika memberikan hak orang lain dalam hartanya bukan hanya bisa dilakukan oleh orang yang memiliki harta kekayaan yang melimpah, namun juga bisa dilakukan oleh orangorang yang ikhlas dan mengharap ridha Allah SWT, karena letak keberkahan hidup itu ada pada restu dan ridhaNya. Boleh jadi rezeki yang Allah SWT berikan pada kita yang hanya pas untuk makan sehari-hari, namun ketika Allah SWT berkenan memberikan ridha-Nya, rezeki itu akan menjadi berkah

Oleh: Darmanto

5 C akap B ijak "MUSISI harus menciptakan musik. Pelukis harus menggoreskan lukisannya. Penyair harus menulis sajaknya. Mereka harus melakukannya agar mencapai puncak kedamaian dalam diri mereka sendiri. Seseorang harus menjadi apa yang mereka bisa.." (Abraham Maslow, Penulis) "PANDANGLAH hari ini, kemarin sudah jadi mimpi. Dan esok hanyalah sebuah visi. Tetapi, hari ini yang sungguh nyata, menjadikan kemarin sebagai mimpi kebahagiaan, dan setiap hari esok adalah visi harapan" (Alexander Pope, Penulis)

P4GN Tugas Kita Bersama Oleh: Dela Sulistiyawan Yunior, S.I.Kom Penyuluh Narkoba Ahli Pertama BNN Provinsi Kepri

(Bagian Pertama) APAKAH itu P4GN? P4GN bukanlah sebuah produk, maupun sebuah lembaga negara, P4GN adalah singkatan dari beberapa fungsi; Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika. P4GN merupakan filosofi ataupun ruh dari tugas, pokok dan fungsi yang harus diemban oleh BNN dari tingkat pusat hingga tingkat kota/kabupaten. Menurut kamus besar bahasa indonesia yang dimaksud dengan pencegahan adalah proses, cara, perbuatan mencegah, penengahan, penolakan. Dalam menghadapi kejahatan narkoba, upaya pencegahan merupakan langkah yang harus dikedepankan dan diprioritaskan untuk memproteksi setiap warga negara dari berbagai ancaman dan pengaruh buruk penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. BNN dengan segala daya upaya mencegah, menangkal, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba agar tidak menginkubasi masyarakat. Namun pencegahan dalam arti luas masih belum dipahami oleh elemenelemen pemerintah lainnya maupun masyarakat sendiri. Seakan-akan tugas pencegahan dan pemberantasan hanya dilakukan oleh BNN saja. Fenomena penyalahguna narkotika diibaratkan sebagai gunung es, dipermukaan hanya sebagian kecil saja yang terlihat namun di bawah permukaan laut, gunung es

jauh lebih besar. Untuk itu, penanganan pencegahan penyalahgunaan narkotika membutuhkan perlakuan khusus dan bersifat holistik dan terintegrasi. Kemampuan BNN sebagai organisasi baru masih terbatas, baik anggaran yang dikucurkan oleh negara maupun SDMnya. Sehingga idealnya, fungsi pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba harus dilakukan oleh seluruh elemen baik pemerintah yang ada di pusat dan daerah maupun masyarakatnya sendiri. Dan yang harus diperhatikan konsistensi dan kesinambungan. Peran serta Pemerintah Daerah Tahun 2013, Menteri Dalam Negeri mengeluarkan peraturan, Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Permendagri) no 21 tahun 2013, mengatur tentang Fasilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika oleh pemerintah daerah. Yang dimaksud dengan fasilitasi adalah upaya pemerintah daerah dalam pencegahan penyalahgunaan narkotika. Dalam Peraturan ini cukup jelas, misalnya salah satunya diuraikan dalam Pasal 3 (Permendagri) no 21 tahun 2013 yang menyebutkan bahwa Gubernur melakukan fasilitasi pencegahan penyalahgunaan narkotika di provinsi dan kabupaten/kota di wilayahnya (ayat 1). ***

√ DPRD Karimun Kesal Ulah Pelindo-BUP - Ngak Takut Serangan Balik pak Dewan ? √ IPM Harap Polisi Berantas Judi -Ketahuan, selama ini belum diberantas ya Pak Cik REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layout : Ariyandi Restu K.


CMYK

Selasa, 5 Januari 2016

Iklan

6

CMYK


Selasa, 5 Januari 2016

Sambungan

Jaksa Agung Pastikan Periksa Novanto JAKARTA (HK) — Jaksa Agung HM Prasetyo memastikan bahwa pihaknya akan memeriksa mantan Ketua DPR Setya Novanto dalam perkara dugaan pemufakatan jahat saat bertemu bos PT Freeport Indonesia, Maroef Sjamsoeddin, bersama pengusaha migas, Riza Chalid. Saat ini, pemeriksaan Novanto hanya menunggu izin dari Presiden Joko Widodo. "Sangat hati-hati, akan saya lakukan," kata Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (4/1). Surat dari Kejaksaan Agung yang berisi permohonan izin untuk memeriksa mantan Ketua DPR RI Setya Novanto telah disampaikan ke Presiden Jokowi. Surat bernomor R78 yang tertanggal 23 Desember 2015 tersebut saat ini masih ditelaah oleh Sekretaris Kabinet

Pramono Anung bertidak ada jawaban (dari Presiden), menurut UU sama Menteri SekreMD3 itu kan 30 hari (setaris Negara Pratijak surat disampaikan) kno. kita bisa lakukan (pemerKejagung menduiksaan)," kata Prasetyo. ga ada pemufakatan Adapun terkait dugaan jahat saat Setya Nopelanggaran etika dalam vanto dan pengusaha kasus tersebut, Mahkamah migas Riza Chalid menemui Maroef. Novanto Kehormatan Dewan menutup pengusutan perkara Beberapa orang telah diminta keterangan oleh Novanto tanpa putusan apa pun. Anggota MKD kemudian diKejagung terkait perkara itu, di antaranya Maroef, Menteri ES- gugat ke Pengadilan Negeri JaDM Sudirman Said, Deputi karta Pusat. Mereka ialah SuKantor Staf Presiden Darma- rahman Hidayat, Kahar Muwan Prasodjo, dan seorang staf zakir, Junimart Girsang, Sufmi Dasco Ahmad, A Bakri, Adies pribadi Setya Novanto. Sesuai Pasal 245 Ayat 1 Kadir, Achmad Dimyati NataUU Nomor 17 Tahun 2014 ten- kusumah, Muhammad Prakoso, tang MPR, DPR, DPD, dan DP- Guntur Sasono, Darizal Basir, RD, pemeriksaan anggota Dew- Syarifuddin Sudding, Sukiman, an yang terjerat kasus pidana Risa Mariska, Ridwan Bae, Maharus berdasarkan persetujuan man Imanul Haq, Supratman, Presiden. Andi Agtas, Victor Laiskodat, "Meskipun, ya katakanlah dan Akbar Faizal. (kcm)

DPR Sayangkan Dua Sikap Din Minimi JAKARTA (HK) — Anggota Komisi I DPR, TB Hasanuddin mengatakan ada dua hal yang sangat disayangkan dari kelompok Din Minimi di Aceh, pertama mengapa sejak awal tidak taat pada nota perundingan Helsinki yang telah disepakati. "Dengan tetap tidak mau menyerahkan senjata kepada tim perdamaian, tapi justru dipakai membuat onar di wilayah Aceh," kata TB Hasanuddin di Jakarta, Senin (4/1). Kedua, menurut jenderal purnawirawan TNI-AD itu, kelompok Din Minimi mengumpulkan dana untuk menyerang bank dan

merampok bahkan telah mengakibatkan jatuh korban prajurit TNI, Polisi, dan rakyat Aceh. Menurut dia, apabila pemerintah tetap mau memberi pengampunan bukan melalui amnesti namun tetap di proses hukum dan kemudian diberikan grasi. Politisi PDI Perjuangan itu mengatakan apabila kelompok Din bebas begitu saja maka itu sangat tidak adil karena masih ada ribuan mantan anggota GAM yang dulu bertempur dan kemudian menyerahkan senjata dengan ikhlas lalu sekarang tidak mendapat apa pun. "Mereka justru yang harus kita hor-

Dari Halaman 1

Empat Rumah Blok D3 dari nomor 1 sampai 5. Suryati menceritakan, longsor susulan terjadi sekitar tiga jam setelah petugas dari Dinas PU Kota Batam meninggalkan lokasi. "Iya, tadi malam petugas dari PU selesai bekerja sekitar pukul 20.00 WIB, saat itu tanah dari empat rumah yang roboh sudah dikeruk," ceritanya. Sebelum longsor susulan terjadi, Suryati mengaku mendengar ada sesuatu yang retak. Bersamaan dengan suara itu, kemudian tanah jatuh dari bukit. "Saya lihat atap beberapa rumah sudah tidak kelihatan, hilang tertimbun tanah," ujarnya. Doni Hendra (37), pemilik rumah Blok D3 Nomor 1 mengaku shock atas peristiwa longsor. Ia mengatakan tidak mau lagi tinggal di Perumahan Nusa Indah. "Kami mau pindah, trauma saya. Nanti lagi enak tidur tanah longsor, musibah mana tahu kita kapan terjadi. Mau ngungsi lagi ke Batuaji lah. Rencana mau pindah tempat saudara dulu," kata Doni saat memindahkan barang-barangnya di fasum perumahan tersebut. Setelah kejadian longsor, dia dan istrinya berserta tiga anaknya langsung mengungsi ke rumah keluarganya di Tanjungpiayu. Rumahnya rusak parah setelah diterjang longsor susulan sehingga tidak bisa lagi dihuni.

"Tanah bergeser masuk rumah. Tidak layak pakai lagi, sudah hancur semua," kata Hendra yang sudah tinggal enam tahun di rumah itu. Dia berharap kepada pemerintah supaya membantu membangun rumahnya kembali. Pasalnya, uangnya sudah habis. Untuk saat ini, tinggal saja harus bersama keluarganya yang ada di Tanjungpiayu. "Bantuan yang paling diharapkan bantuan rumah," kata Doni. Sementara itu, Ketua RT01/ RW22, Soni Irmen yang tinggal di Blok C2 No 6 juga mengakui telah mengungsikan keluarganya. Ia mengatakan, hingga kini masih takut lihat kondisi tanah yang longsor. "Saya juga sudah ungsikan istri dan anak, serta barangbarang rumah," ucapnya. Di tempat sama, Amirul Hakim, Ketua RT02/RW22 Perumahan Nusa Indah menjelaskan dia bersama warga tetap siaga di posko. Mereka satu dengan lainnya saling berjaga untuk antisipasi terjadinya longsor susulan lagi. Dalam kesempatan itu, Amirul meminta kepada pihak Dinsos Batam memperpanjang masa berdirinya tenda posko. "Kita minta perpanjangan posko ini selama seminggu lagi, karena warga masih trauma terjadi lagi longsor susulan," pintanya. Atas kejadian ini, Amirul bersama warga yang terkena musibah meminta kepada Pe-

kan jalan tersebut asal jadi saja. Sebab, saat pengaspalan jalan dilakukan, kontraktor sama sekali tidak memikirkan dampak yang terjadi jika sewaktu-waktu hujan turun. "Seharusnya, pihak Dinas PU saat mengerjakan jalan itu melihat geografis dan struktur jalannya. Jangan malah hanya perbaikan saja," kata Amirul. Ia tidak menampik jika amblasnya jalan juga dipicu oleh tingginya curah hujan akhirakhir ini. "Selain itu pun, orang-orang sering mengambil kayu di hutan lindung itu. Apalagi di bawah jalan ini sudah ada berupa galian, jadi kemungkinan tak bisa menahan berat beban jalan," tutur Amirul.

Di tempat yang sama, Ahmad, warga sekitar juga membenarkan bahwa proyek pengerjaan jalan yang amblas itu baru selesai dikerjakan sekitar sebulan yang lalu. "Saya tak bilang jika jalan itu dibuat asal-asalan, tapi teman-teman wartawan bisa lihat sendiri faktanya. Hutan yang sudah gundul akhirnya tak mampu menahan air," ujarnya. Sementara itu, Kadis PU Batam Yumasnur mengakui pusing melakukan proses pengerukan karena kondisi tanah labil. "Kita masih fokus untuk mengeruk tanah yang longsor ini. Tapi jika kerjakan untuk mengeruk jalan yang rusak ini, ditakutkan terjadi longsor susulan lagi," ujarnya. (ded)

duktif, Citra juga makin banyak travelling. Jangan selalu cari rezeki, tapi harus puaskan diri juga. Kebetulan juga Mama masih jadi pengen liburan sama Mama," ungkapnya. Tujuan pertama Citra Scholastika adalah Singapura untuk travelling di tahun 2016 ini. Menghabiskan waktu dengan

berlibur memang bisa membuat otak bisa lebih fresh dalam menghadapi beragam tantangan baru. "Karena selama tahun ini aku ngerasa kok banyak kerja aja dan aku nggak ke mana. Makanya aku pengen tahun depan nggak cuma kerja, tapi bisa travelling juga," tandasnya. (kpl)

Dari Halaman 1

Beda Agama Selain bicara tentang keluarga besarnya yang beraneka ragam, Citra juga membahas resolusi tahun 2016. Jika selama 205 ia banyak menghabiskan waktu untuk bernyanyi, tahun ini Citra berharap agar bisa lebih rileks. "Harapannya, pasti yah. Bisa lebih baik, makin pro-

merintah Kota Batam mau membuatkan batu miring dan drainase. "Kepada Pak Wawako Rudi, kami minta dipermudah pengurusan dokumen milik warga yang rusak nantinya," katanya. Pantauan di Perumahan Nusa Indah, rumah yang berada di Blok D3 nomor 1-5, yang sebelumnya tidak terkena longsor, sudah hancur. Bagian belakang rumah atau dapur tertimbun tanah. Kondisi bangunan rumah juga sudah terlihat retak, dan tidak bisa digunakan. Sementara itu, para pemilik rumah terlihat memindahkan barangbarang mereka dari dalam rumah. Bahkan, seluruh isi keempat rumah tersebut sudah dikosongkan pemiliknya. Barang -barang yang bisa diselamatkan banyak terlihat dititipkan di rumah tetangga, sebagian lagi diletakkan di fasilitas Umum (fasum) Perumahan Nusa Indah. Di lokasi, dua alat berat seperti beko masih bekerja. Juga nampak ada bantuan sembako dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Batam, dan dari dermawan. Tak ketinggalan, tim medis dari Kecamatan Sei Beduk juga mendatangi warga dan mengecek kesehatan mereka. Personil TNI dan Polda Kepri juga terlihat membantu meratakan tanah yang menimbun rumah dan akses jalan warga. ***

Dari Halaman 1

Pengerjaan Jalan Selain itu, semenisasi yang digunakan untuk menampal jalan tersebut hanya sejengkal jari. Akibatnya, tak bisa menahan air hujan dari hutan lindung yang kondisi kini sudah gundul akibat illegal logging. Amirul Hakim, Ketua RT02/ RW 22 Perumahan Nusa Indah, mengatakan jika bukit itu sempat juga mengalami longsor, namun tak begitu parah. Bahkan, saat terjadinya longsor, pihak Kecamatan Sei Beduk dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam pernah mengeceknya. "Namun tak ada realisasinya dari Dinas PU Batam sendiri," ujar Amirul saat menemani Haluan Kepri melihat kondisi jalan yang amblas. Dia juga menduga perbai-

mati karena telah berjasa dalam proses perdamaian," ujarnya. Selain itu, dia menegaskan penyelesaian yang baik agar separatisme tidak muncul kembali di Aceh adalah melalui pendekatan tanpa kekerasan dan dengan musyawarah yang sudah menjadi tradisi masyarakat Aceh. Sebelumnya Kepala Badan Intelijen Negara atau BIN, Sutiyoso meyakini pemerintah akan memberikan amnesti untuk kelompok bersenjata Din Minimi. Sutiyoso mengaku sudah berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo sebelum berunding dengan Din Minimi. (ant)

7

Dua Tersangka Proyek Kantor Camat Bukit Bestari Ditahan TANJUNGPINANG (HK) — Dua tersangka dugaan kasus korupsi proyek pembangunan Kantor Camat Bukit Bestari Tanjungpinang APBD tahun 2014, yakni Zulfenedi selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) sekaligus merangkap PPK, dan Ahmad Syafei, Direktur CV Pilar Dua Inti Perkasa sebagai kontraktor, ditahan Kejaksaan Negeri Tanjungpinang, Senin (4/1). Keduanya langsung ditahan setelah menjalani pemeriksaan lebih dari 8 jam. Zulfenedi dan Ahmad Syafei mulai diperiksa sejak pukul 11.00 dan baru berakhir pukul 19.15 WIB. Mereka didampingi pengacara Firdaus SH, dan Gindo Panjaitan SH. Sebelum ditahan, kedua tersangka lebih dulu menjalani cek kesehatan oleh dokter yang disiapkan tim penyidik Kejari Tanjungpinang. Kepala Kejari Tanjungpinang, Herry Ahmad Pribadi SH MH melalui Kasi Pidsus Kejari, Lukas Alexander Sinuraya SH MH mengatakan, penahanan kedua tersangka dilakukan sesuai prosedur dan ketentuan hukum berlaku. Kejari Tanjungpinang mengakui telah mendapatkan alat bukti untuk menjerat tersangka. Lukas menjelaskan, pemeriksaan kedua tersangka tersebut perlu dilakukan guna melengkapi berkas pemeriksaan yang telah dilakukan oleh tim penyidiknya terhadap yang bersangkutan sebelumnya. Termasuk sejumlah saksi lainnya. Lebih lanjut Lukas menjelaskan, penetapan status tersangka telah dilakukan sejak 4 Desember 2015 lalu.

"Dalam perkara ini kita juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak Badan Pengawas Kegiatan Pembangunan (BPKP) Kepri," ungkap Lukas. Modus yang dilakukan dalam pelaksanaan proyek tesebut, kata dia, dengan cara mencairkan uang muka pelaksanaan proyek tahap pertama sebesar 30 persen, atau sebesar Rp406 juta dari total anggaran yang disediakan sebesar Rp1,52 miliar menggunakan APBD Kota Tanjungpinang. "Namun dalam pelaksanaan di lapangan, kegiatan proyek tersebut tidak dikerjakan sebagaimana mestinya, sehingga negara telah dirugikan sebesar Rp406 juta, dari jumlah uang muka yang telah dicairkan," beber Lukas. Ia menambahkan, dalam penanganan perkara ini pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi. Di antaranya, Camat Bukit Bestari, Riwayat, PPTK, Konsultan Kegiatan, pengawas lapangan, termasuk rekanan kontraktor pelaksana kegiatan, serta mantan Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Tanjungpinang, Asmadi Adnan. Seperti diberitakan, dugaan korupsi proyek pembangunan Kantor Camat Bukit Bestari Tanjungpinang, di Jalan menuju Dompak Tanjungpinang dikerjakan menggunakan dana APBD di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pemko setempat senilai Rp1,520 miliar. Proyek Pembangunan dua lantai Kantor Camat tahap I tersebut dikerjakan CV Pilar Dua Inti Perkasa dengan nilai kontrak sebesar Rp1.520.097.235. Dalam pelaksanaan awalnya, pihak kontraktor CV Pilar Dua Inti Perkasa, diduga telah

beri persetujuan terhadap kenaikan tarif masuk pelabuhan yang dilakukan oleh PT Pelindo dan BUP Karimun. Selain itu, perjanjian kerjasama (agreeman) antara BUP dan PT Pelindo juga belum ditandatangani oleh Pemkab Karimun. "Saya selaku Bupati Karimun secara resmi belum memberikan persetujuan kepada PT Pelindo dan BUP untuk kenaikan tarif masuk pas pelabuhan. Kemudian, terkait perjanjian kerjasama antara PT Pelindo dan BUP juga belum ditandatangani," ungkap Aunur Rafiq usai sidang paripurna di Gedung DPRD Karimun. Aunur Rafiq menyebut, baik PT Pelindo maupun BUP Karimun telah sewenang-wenang menaikkan tarif masuk pelabuhan tanpa dilakukan sosialisasi terlebih dahulu kepada masyarakat. "Kenaikan tarif ini, jelas telah terjadi miss komunikasi. Harusnya PT Pelindo dan BUP melakukan sosialisasi dulu ke masyarakat," ujarnya. Sebelumnya, Manajer Bisnis PT Pelindo I Cabang Tanjungbalai Karimun Junaidi didampingi Plt Dirut BUP Karimun Susanto, mengakui kalau pihaknya telah menaikkan tarif masuk ke pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun dari Rp2.500 menjadi Rp5.000. Kenaikan itu, sudah diketahui oleh Pemkab dan DPRD Karimun. "Kenaikan tarif pas pelabuhan domestik Rp5.000 per 1 Januari 2016 sudah berdasarkan perjanjian kerjasama antara PT Pelindo dan BUP Karimun. Kenaikan tarif tersebut juga sudah diketahui oleh Pemda dan DPRD Karimun. Jadi, kenaikan tarif tersebut sudah

seizin pemerintah," ungkap Manajer Bisnis PT Pelindo I Cabang Tanjungbalai Karimun, Junaidi. Kata Junaidi, kenaikan tarif tersebut akan diimbangi dengan peningkatan fasilitas pelayanan yang ada di Pelabuhan Karimun. Pihaknya akan membenahi dan memperbaiki sejumlah fasilitas serta sarana pendukung yang ada di pelabuhan, sehingga masyarakat atau calon penumpang kapal yang datang ke pelabuhan bisa merasa aman dan nyaman. Ia menyebut, tarif pas pelabuhan itu sebenarnya bukanlah tinggi jika dibandingkan dengan pas pelabuhan yang ada di daerah lain di Kepri. Menurutnya, tarif pas pelabuhan di Batam dan Tanjungpinang sudah lama di atas angka Rp5.000. Jadi, kalaupun diberlakukan kenaikan tarif menjadi Rp5.000 merupakan hal yang wajar. Sementara, Plt Dirut BUP Karimun Susanto menambahkan, sebagai dua operator pelabuhan di Karimun, maka kedepannya PT Pelindo dan BUP Karimun akan terus meningkatkan pelayanan terhadap calon penumpang di Pelabuhan Tanjungbalai Karimun, baik itu domestik maupun internasional. "Salah satu bentuk pelayanan yang kami berikan, mungkin ke depannya kami akan memindahkan pelabuhan internasional ke lokasi lain. Mengingat, lokasi yang sekarang digunakan sebagai pelabuhan domestik dan internasional sudah sangat sempit. Ini baru sekedar wacana, mudah-mudahan rencana ini bisa terwujud," ungkap Susanto. (ham)

Dari Halaman 1

Sama-sama Ingin Liverpool. Hal ini dikarenakan jika memenangkan laga ini, Klopp selangkah lebih dekat untuk mempersembahkan trofi pertamanya untuk The Reds (julukan Liverpool) di musim perdananya. Untuk itu ia akan memastikan laga ini berakhir dengan kemenangan bagi Philippe Coutinho dkk. Namun tuan rumah dipastikan tidak akan membiarkan Liverpool dengan mudah memenangkan laga ini. Hal ini dikarenakan kubu The Potters (julukan Stoke City) sudah lama sekali tidak merasakan partai final Capital One Cup. Terakhir kali Stoke berada di partai final Capital One Cup pada tahun 1972, dimana mereka sukses mengangkat trofi Piala Liga (Nama sebelumnya Capital One Cup) untuk pertama dan terakhir kalinya dalam sejarah.

mengambil uang muka sebesar 30 persen, belum dipotong pajak. Namun kenyataannya, hingga saat ini rencana awal pelaksanaan pembangunan Kantor Camat itu tidak dapat dilaksanakan karena tersandung persoalan ganti rugi lahan masyarakat yang belum dapat dituntaskan sebagaimana layaknya. Belakangan, rencana awal pembangunan kantor camat tersebut tidak jadi dilaksanakan di lahan semula, melaikan dialihkan ke lokasi lain di kawasan Dompak. Sementara, uang muka sebesar 30 persen yang sudah diterima pihak kontraktor dari bendahara dan Panitia Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) di Dinas PU Pemko Tanjungpinang, tidak dikembalikan ke kas negara. Perbuatan tersangka dapat dijerat sesuai Pasal 2 Ayat (1) jo Pasal 3 UU nomor 31 tahun 1999 jo UU nomor 20 tahun 2001 jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP tentang tindak pidana korupsi. (nel)

Dari Halaman 1

DPRD Karimun Kenaikan tarif masuk pelabuhan yang kedua kalinya ini juga tanpa diketahui oleh pemerintah daerah, baik itu Pemkab Karimun maupun DPRD Karimun. Kemarahan dewan itu muncul ketika Ketua Fraksi Gerindra DPRD Karimun Zainuddin Ahmad melakukan interupsi kepada pimpinan sidang paripurna prorgam legislasi daerah (Prolegda) DPRD Karimun, Senin (4/1) siang. "Interupsi pimpinan, sebelum mengakhiri paripurna ini, perkenankan kami dari Fraksi Gerindra menyampaikan keluhan masyarakat Karimun terkait kenaikan pas pelabuhan dari Rp2.500 menjadi Rp5.000. Karena, kenaikan tarif masuk pelabuhan itu jelas akan merugikan masyarakat Karimun," ungkap politisi senior yang biasa Capt Din. Usai mendengarkan interupsi dari Capt Din, Ketua DPRD Karimun yang memimpin sidang berjanji segera membahas persoalan itu dengan Bupati Karimun Aunur Rafiq. Pihaknya, bersama anggota DPRD Karimun lainnya akan kembali turun ke Pelabuhan Domestik Tanjungbalai Karimun untuk mengecek kembali kenaikan pas pelabuhan itu, Selasa (5/1) ini. "Persoalan ini akan kami bahas bersama dengan Bupati, besok (hari ini,red) pagi. Usai pembahasan itu, maka kami akan kembali turun ke pelabuhan untuk mengecek kembali kenaikan pas pelabuhan. Yang jelas, kami sendiri tidak tahu menahu soal kenaikan pas pelabuhan itu," ungkap Asyura. Bupati Karimun Aunur Rafiq mengakui, Pemkab Karimun secara resmi belum mem-

ASPANEL/HALUAN KEPRI

TERSANGKA proyek Kantor Camat Bukit Bestari Tanjungpinang menutupi wajahnya saat difoto wartawan, Senin (4/1).

Bertandang ke Brittania Stadium, tim besutan Jurgen Klopp ini berada dalam kondisi yang tidak optimal. Badai cedera parah menimpa tim yang berbasis di Merseyside tersebut sehingga memaksa 9 pemainnya harus absen dalam laga tersebut. Dari 9 nama tersebut ada beberapa pilar utama The Reds yang absen seperti Daniel Sturridge, James Milner, Martin Skrtel, dan sang kapten Jordan Henderson. Akibat dari badai cedera tersebut Klopp tidak punya banyak opsi untuk diturunkan pada hari Rabu nanti. Kemungkinan besar susunan pemain yang akan diturunkan tidak jauh berbeda dari tim yang turun saat melawan West Ham akhir pekan lalu. Christian Benteke masih menjadi juru gedor utama The Reds, yang nantinya akan disokong oleh Philippe Coutinho,

Roberto Firmino dan Adam Lallana yang masuk menggantikan Jordon Ibe. Tuan rumah sendiri sebenarnya tidak memiliki masalah cedera yang serius. Tercatat hanya Shay Given, Marc Muniesa dan Stephen Ireland yang mengalami masalah cedera. Selain itu Mark Hughes tidak bisa memainkan Geoff Cameron setelah yang bersangkutan mendapat kartu merah pada laga kontra West Bromwich Albion pada akhir pekan kemarin. Klopp harus memberikan perhatian ekstra kepada tiga gelandang serang Stoke City yang tampil beringas pada musim ini. Kombinasi dari Marco Aranutovic, Ibrahim Affelay, dan Xherdan Shaqiri sukses membuat beberapa raksasa Premier League seperti duo Manchester Bertekuk lutut di bawah panji The Potters. (bln)


CMYK

ENTERTAIMENT

Selasa, 5 Januari 2016

8

Yang 'Public Figure' Saya Dian Sastro JAKARTA (HK) — Artis peran Dian Sastrowardoyo (33) mengungkapkan alasan dirinya jarang terlihat berfoto bersama suaminya, Maulana Indraguna Sutowo. Alasan ini dibeberkannya lantaran banyak netizen yang bertanya-tanya mengenai kondisi rumah tangga Dian. "Itu karena dia enggak suka banget di-expose dan sangat enggak suka difoto," tulis Dian dalam akun Instagram @therealdisastr, Senin (4/1). Menghargai privasi pasangan hidupnya itu, pemeran Cinta dalam film

Ada Apa dengan Cinta? itu pun hanya sekali atau dua kali mengunggah foto kebersamaan dengan sang suami. Dian juga menegaskan, jarang memajang foto suami dan dua anaknya di media

sosial, bukan berarti hubungan mereka renggang. "Jadi harap maklum lah... Yang public figur kan saya bukan dia.. Bukan juga anakanak saya. Kalau istri narsis suka sellfie demi kelangsungan karier.. Enggak harus satu keluarga juga begitu kaaan..," tulisnya lagi. "Terima kasih dear followers atas pengertiannya dan positive support atas semua kegiatan yang saya lakukan. Hihihi terima kasih pengertiannya," tambah Dian. (kcm)

Dandan Lebih Muda

Ariel Noah

Ingin Lebih Disiplin JAKARTA (HK) — Selamat tinggal 2015 dan mari membuka lembaran baru di tahun 2016. Banyak rencana besar yang pastinya sudah dipersiapkan di awal tahun ini untuk hidup yang lebih baik. Begitu juga dengan NOAH yang memiliki banyak harapan dalam karir bermusik mereka di tahun 2016. Selain ingin terus menghasilkan karyakarya baru, sang frontman, Ariel juga berharap bisa lebih disiplin lagi dalam jadwal.

"Resolusi harus lebih disiplin lagu. Nggak banyak telatnya, latihan nggak telat. Target kerjaan, target diri sendiri lebih penting," ujar Ariel saat ditemui di bilangan Ancol, Jakarta Utara, Ariel juga menambahkan bila di tahun 2016 ini NOAH akan semakin fokus untuk menggarap album baru. Hal itu pula yang membuat band dengan lagu Separuh Aku ini masih ogah untuk mencari drummer pengganti setelah Reza memutuskan keluar

beberapa waktu yang lalu. Selain masih nyaman dengan personel yang ada, Ariel menganggap bila perlu proses yang panjang untuk menemukan sosok drummer yang pas. Sebagai gantinya, NOAH lebih memilih untuk memakai jasa additional player di setiap penampilan live mereka. "Belum kepikiran ke arah sana. Butuh proses panjang. Siapa tahu selingkuh. Masih proses aja sih," pungkasnya. (kpl)

Aurel Hermansyah JAKARTA (HK) — Penampilan Aurel Hermansyah selalu menjadi sorotan netter. Namun jika biasanya jika biasanya netter mengkritisi dandan Aurel, kini justru berkebalikan. Para netter malah senang dengan penampilan baru Aurel menyambut 2016. Pasalnya, putri sulung Krisdayanti itu tampak lebih alami khas remaja seusianya. Dalam salah satu foto, Aurel dandanannya biasanya lebih tebal kini memakai make-up tipis. Wajahnya merona merah namun tetap tak berlebihan. Inilah yang membuat Aurel jadi banjir pujian. "Kak cantik banget mkupnya bgni, gini aja trus kak yah kcuali acara2 besar," seru fans. "Baru anak muda bet nich make up nya kk @aurelie.hermansyah cantikkk," kata fans lainnya. Aurel juga makin bijak

menyikapi hidup. Ia kerap mengunggah kata-kata motivasi sekaligus untuk menyemangati dirinya. "Katakan kejujuran. Ucapkan sesuatu yang berarti dan akan diingat orang," unggahnya. "Karena hidup tidak selamanya dan kematian tidak diketahui datangnya." (wk/ ri)

Fotografer Cantik 'Kembaran' Raisa JAKARTA — Raisa ternyata memiliki "kembaran" meski bukan dari kalangan artis. Dia tak lain adalah fotografer bernama Sabila Anjani. Dari segi wajah, memang kemiripan tersebut tak terlalu kentara. Namun jika Sabila sedang berpose dengan angle tertentu, wajahnya cukup mirip dengan Raisa. Dalam salah satu foto, Sabila juga sempat berpose

dengan Raisa. "Just wrapped lookbook photoshoot

Sabila Anjani

with Sis @raisa6690 Good to see you! #cottoninkxraisa," demikian kata Sabila. Melihat kebersamaan itu, para netter langsung memberikan komentar. Mereka mengakui kalau Raisa dan Sabila ibarat kakak beradik. "Mirip raisa waktu jaman SMA ini mah :D," netter. "Mirip banget, adiknya Raisa bukan ya," tanya fans lainnya. (wwk)

Nama Dicatut, Lapor ke Polisi VENA MELINDA JAKARTA (HK) — Politisi yang dulu dikenal sebagai artis peran, Venna Melinda (43), melaporkan akun Facebook palsu yang mencatut nama dirinya untuk penipuan. Dengan menggunakan nama Venna, akun palsu itu diduga melakukan tidak kriminal dengan modus menjual sejumlah barang untuk acara amal. Dalam wawancara di Polda Metro Jaya, Senin (4/1), Venna mengatakan bahwa beberapa rekannya telah tertipu oleh pengguna akun palsu tersebut. "Sabtu 2 Januari (2016) dalam perjalanan saya terima WhatsApp, ada yang bilang, 'Saya sudah transfer ya sejumlah Rp 8 juta. Dia lihat

CMYK

di akun Facebook saya jual anting, kalung, aksesori, yang hasilnya disalurkan ke anakanak cacar," tutur Venna. Venna langsung memberi klarifikasi kepada rekannya tersebut. Dia mengatakan bahwa akun Facebook itu palsu. Mantan istri Ivan Fadilla itu mengaku tak pernah membuat acara amal dengan berjualan barang. "Saya seminggu di Thailand, jadi telepon enggak diangkat. Saya bilang, saya tak pernah suruh orang sumbang, jadi saya ditipu," ungkapnya. Merasa namanya "dijual" demi keuntungan seorang yang tak bertanggung jawab, Venna pun meradang. "Jadi ini jual nama saya. Saya merasa tercemar nama

baik saya, saya tak pernah jual anting, kalung yang hasilnya untuk disumbangkan. Tapi semalam akun Facebook itu sudah tidak ada. Saya merasa dirugikan," ucapnya. (kcm)

Editor: Edi Supriatna, Layout: Ariyandi Restu K.


CMYK

Batam

Selasa, 5 Januari 2016

9

DPRD Dukung Penyegelan Indomaret BATAM CENTER (HK) — Anggota Komisi I DPRD Kota Batam Lik Khai mendukung tindakan warga yang menyegel paksa minimarket Indomaret di pintu masuk Perumahan Bida Asri, Batam Centre, Sabtu (3/1) lalu. Maman Liputan Batam

TAMPAK GAGAH — Siswa SMK Penerbangan SPN Dirgantara tampak gagah mengenakan seragam sekolah saat peringatan hari jadi Kota Batam yang ke-186, beberapa waktu lalu. DELMAWAN/HALUAN KEPRI

Hari Ini, Sidang Praperadilan Wardiaman Digelar BALOI (HK) — Sidang praperadilan Polisi yang diajukan Wardiaman, Wardiaman Zebua (28) selaku tersangka pembunuhan sadis terhadap siswi SMA 1 Batam, Dian Milenia Trisna Afiefa alias Nia, Selasa (5/1) digelar. Hal itu dilakukan setelah serangkaian pelaporan balik Wardiaman melalui kuasa hukumnya ke Pengadilan Negeri Batam. Sidang gugatan Praperadilan terhadap Polda Kepri dan Polresta Barelang terkait penangkapan sekaligus penetapan Wardiaman sebagai tersangka. Sidang akan dipimpin oleh hakim tunggal, Syahrial Alamsyah Harahap SH itu, atas gugatan Wardiaman yang mempraperadilankan petugas kepolisian dan penyidik tersebut, terkait penangkapan dan penaha-

nan dirinya, yang tidak sesuai dengan prosedur KUHP, akan berlansung selama tujuh hari berturut-turut. "Agenda persidangan Praperadilan terhadap pihak Kepolisian Polda Kepri dan Polresta Barelang yang diajukan pihak Wardiaman, akan berlangsung selama tujuh hari berturut-turut. Artinya, dalam tujuh hari itu sidang sudah harus putus," ujar Syahrial, Humas PN Batam, yang sekaligus sebagai hakim tunggal dalam pemimpin sidang praperadilan Wardiaman vs Polisi itu. Hal tersebut, ucap Syahrial, sebagaimana telah diatur dalam Pasal 77 Kitab UndangUndang Hukum Acara Pidana (KUHAP), praperadilan membahas sah atau tidaknya pen-

"Saya mendukung sekali warga menyegel toko Indomaret tersebut, apalagi sudah jelas mereka belum memiliki izin domisili,"ucap Lik Khai melalui pesawat telepon selularnya, Senin (4/1) siang. Lik Khai menegaskan, Komisi I sangat tidak setuju jika perusahaan besar seperti Indomaret dan Alfamart membuka usaha mereka di pemukiman warga. Sebab, kawasan itu bukan tempat usaha, kecuali jika mereka membangun di pasar ataupun perumahan yang ada ruko nya, mungkin mereka bisa buka di ruko tersebut. Berbeda dengan warga setempat yang ingin menambah penghasilan keluarga mereka dengan membuka warung atau

toko kecil di perumahan. Sementara Indomaret dan Alfamart kan perusahaan yang sudah ternama, bisa mati perekonomian warga akibat mereka yang bisa memonopoli membangun dimana saja karena modal mereka besar,"kata Lik Khai Pasalnya, karena perusahaan Komisi I akan melakukan inspeksi mendadak di lingkumngan pesos yang dilakukan oleh warga pemukiman Bida Asri, Batam Center, bahkan mengatakan akan melakukan sidak terhadap Indomaret maupun Alfamart yang ada di lingkungan pemukiman. "Saya mendukung sekali warga menyegel toko Indomaret tersebut, apalagi sudah jelas mereka belum memiliki DPRD Dukung Hal 10

Warga Apresiasi Polisi Kajari Persilahkan Polisi Penangkapan Pelaku Cabul Proses Bawahannya SEKUPANG (HK) — Puluhan massa yang tergabung dalam SMS (Solidaritas Mandailing Sekupang) mendatangi Mapolsek Sekupang, Senin (4/1) sekitar pukul 10.30 WIB. Kedatangan mereka untuk menyampaikan apresiasi sekaligus terimakasih kepada jajaran Polsek Sekupang atas penangkapan pria berinisial SA (34), tersangka cabul ter-

hadap RS (13), anak di bawah umur. Dalam melakukan aksinya, warga membawa berbagai poster bertuliskan 'Pak polisi hayo tegakan hukum, kami siap membantu.' "Kami apresiasi polisi atas penangkapan tersangka pencabulan anak kami. Kami daWarga Apresiasi Hal 10

SEORANG warga memberikan apresiasi kepada polisi atas tertangkapnya pelaku cabul.

Hari Ini Hal 10

Salinan Transaksi Tak Masuk Pokok Perkara Sidang Penggelapan Rp36 miliar ARIF/HALUAN KEPRI

BATAM CENTRE laporkan hal ini ke ata(HK) — Kepala Kesannya, dan telah diperjaksaan Negeri (Kaintahkan untuk bertinjari) Batam Yusron dak profesional dan meSH mempersilahkan ngikuti prosedur hukum pihak kepolisian yang berlaku. memproses bawah“Perintah Pak Kaannya SR yang terjati yang baru untuk ikusangkut kasus penti prosedur, dan saat ini masih SPDP,” tutupnya. cabulan anak di baSeperti diketahui, wah umur. Yusron Polresta Barelang telah Kajari Batam berjanji akan tetap profesional da- menetapkan SR pegawai Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam selam menghadapi kasus SR. “ Kalau memang terbukti bagai tersangka kasus pencabtahan saja langsung, kami tidak ulan anak kandungnya. Hal ini akan memberikan perlindun- berdasarkan dari dua alat bukgan dan kami profesional dalam ti dan hasil pemeriksaan terhal ini,” Kata Kepala Kejak- hadap pelaku. Kapolresta Barelang Kombes saan Negeri (Kajari) Batam, Yusron SH, saat dihubungi me- Asep Safrudin mengatakan, pilalui sambungan telepon selul- haknya telah mengeluarkan Surat Perintah Dimulai Pemerikernya, Senin (4/1). Yusron mengatakan pihak- saan (SPDP). Kata dia, saat ini nya akan membiarkan proses pihaknya mengumpulkan berkas hukum SR berjalan seperti agar nantinya bisa tahap I dan dikirim ke Kejari Batam. warga pada umumnya. " Buktinya kami sedang Ia justru menyayangkan apabila yang bersangkutan ti- kumpulkan dan kami juga sudak ditahan oleh pihak Kepoli- dah periksa pelaku dan korban," kata Asep, beberapa sian. “ Sangat disayangkan kalau waktu lalu. Asep menuturkan, meski terbukti tapi tidak ditahan,” ujarnya. Kajari Persilahkan Hal 10 Dia juga mengaku telah me-

5 Pengeroyok Polisi Jadi Tersangka Dua Dibebaskan, Delapan Masih Diburu

DELMAWAN/HALUAN KEPRI

HAKIM Pengadilan Negeri Batam memeriksa mendengarkan keterangan saksi ahli dalam kasus penggelapan dana sebesar Rp36 miliar, Senin (4/1). BATAM CENTER (HK) — Jaksa Penuntut Umum (JPU) Barnard mengungkapan, bukti transaksi kerjasama antara terdakwa dengan saksi yang meringankan tidak masuk dalam pokok perkara. Pernyataan tersebut disampaikan oleh JPU Barnard dalam persidangan dengan agen-

da keterangan saksi yang meringankan atas terdakwa Koh Hock Liang di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Senin (4/1) siang. "Kami pikir cukup Yang Mulia, karena salinan transaksi tersebut tidak masuk dalam Salinan Transaksi Hal 10

BALOI (HK) — Lima dari tujuh orang yang diamankan polisi ditetapkan sebagai tersangka kasus pengeroyokan terhadap Aiptu Weldi Asmar. Sedangkan delapan rekan mereka yang lain masih diburu. Kelima pelaku merupakan supir angkot metrotrans. Mereka adalah Febrianus Kolot Ola, Silverius Sili, Ignasius Fernandes, Raymudur Newa, dan Arnold Manurung. Ironisnya pengeroyokan itu dilakukan saat petugas polisi melakukan penertiban aksi supir angkot yang mabuk-mabukan serta mengganggu ketertiban jalanan umum. Kasat Reskrim Polresta Barelang Batam, Kompol Yoga Buanadipta mengatakan, sebelumnya ada tujuh pelaku yang diamankan pihak kepolisian. Namun dari jumlah tersebut, lima orang sudah ditetapkan

sebagai tersangka. "Penetapan lima orang tersangka ini, kita lakukan setelah mereka ini terbukti melakukan tindak penganiayaan dan pengeroyokan terhadap anggota polisi yang sedang bertugas," tegas Yoga di Mapolresta Barelang,Senin (4/1) siang Sebelumnya, terang Yoga, polisi berhasil mengamankan sebanyak tujuh orang tersangka dari 15 pelaku. Namun, setelah kita lakukan pemeriksaan, yang dua orang nya lagi tidak terbukti. Sedangkan delapan pelaku lainnya, saat ini masih dalam pengejaran. " Pelaku beserta barang bukti kita amankan di kawasan Seipanas, Jumat (1/1) lalu. Lima orang yang sudah kita tetapkan sebagai tersangka dan saat ini masih menjalankan pemeriksaan secara intensif di ruangan penyidikan unit tiga,"

papar kasat. Saat pengamanan tersangka itu, ucap Kasat, polisi juga mengangkat delapan (8) unit mobil angkot metrotrans, tiga

(3) unit sepeda motor, serta barang bukti lainnya berupa belasan kayu broti dan batu, 5 Pengeroyok Hal 10

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

LIMA pelaku pengeroyokan polisi ditangkap jajaran Polsek Sekupang, Senin (4/1). Mereka merupakan supir angkot metrotrans.

CMYK

Editor: Sofyan, Layouter: Mario


Selasa, 5 Januari 2016

5 Pengeroyok yang digunakan untuk menghajar petugas polisi. Diberitakan sebelumnya, seorang anggota Polsek Batam Kota, Aiptu Weldi Asmar, dikeroyok belasan supir angkot di depan cucian motor Jalan Raya Seipanas menuju Bengkong, Jumat (1/1) siang. Tindakan penganiayaan tersebut terjadi, karena para supir tidak terima ditegur dan dinasehati petugas kepolisian. Lantaran mereka itu dilarang melakukan aksi mabuk-mabukan dan mengganggu ketertiban umum di sebuah lokasi cucian mobil pinggir jalan raya. "Mereka tidak terima saat ditegur dan dinasehati petugas Polisi, yang mendapat laporan dari masyarakat atas aksi yang mereka lakukan. Akibat penganiayaan, seorang polisi yang sedang tugas mengalami memar dibeberapa bagian tubuh," ungkapnya. Selain mengamankan sejumlah pelaku tersebut, polisi

Dari Halaman 9 juga berhasil mengamankan belasan barang bukti berupa broti, bangku kayu patah dan batu besar. Aiptu Weldi Asmar mengungkapkan, peristiwa pengeroyokan yang di alaminya itu terjadi sekitar pukul 12.30 WIB, menjelang shalat Jumat. Saat penganiayaan, banyak warga sekitar dan para pengendara yang menyaksikan, namun mereka tidak berani berbuat apa-apa. "Ada sekitar 15 orang, yang menganiaya saya. Lokasi kejadiannya, tepat dipinggir cucian mobil dan tengah Jalan Raya Seipanas menuju Bengkong, " kata Weldi, kepada wartawan, minggu kemarin. Diceritakan Aiptu Weldi Asmar ini, penganiayaan yang dialaminya itu berawal saat ia mendapat perintah dari Wakapolsek Batam Kota atas aksi gangguan ketertipan umum. Dimana, ada belasan orang tengah mabuk-mabukan di pinggir

DPRD Dukung izin domisi,"ucap Lik khai melalui pesawat selularnya, Senin (4/01) siang. Kami dari komisi I, lanjut Lik Khai. Sangat tidak setuju jika perusahaan besar seperti Indomaret dan Alfamart membuka toko mereka di daerah yang merupakan pemukiman masyarakat. Karena itu bukan tempat usaha, kecuali jika mereka membangun di pasar ataupun perumahan yang ada ruko nya, mungkin mereka bisa buka di ruko tersebut. Berbeda dengan warga setempat yang ingin menambah penghasilan keluarga mereka dengan membuka warung atau toko kecil di perumahan. Sementara Indomaret dan Alfamart kan perusahaan yang sudah ternama, bisa mati perekonomian warga akibat mereka yang bisa memonopoli membangun dimana saja karena modal mereka besar,"kata Lik Khai "Dan perumahan pemukiman bagusnya untuk home industri bukan perusahaan besar seperti mereka,"kata nya kembali. Hal senada juga disampaikan oleh Nyang Nyang Ketua

Metro Batam jalan raya, memalak para supir angkot dan para pengendara yang melintas di Jalan Raya Seipanas-Bengkong. "Mendapat perintah, saya bersama Aiptu Ami langsung turun ke TKP mengendarai mobil patroli. Sesampainya di TKP itu, kami mendapati belasan orang yang sedang mabuk dan menganggu pengendara yang melintas. Padahal saat itu orang-orang akan melaksanakan ibadah Shalat Jumat," ungkap Weldi. Saat kejadian, ujar Weldi, banyak warga sekitar yang melihat, namun mereka tidak ada yang berani untuk menghentikan kebrutalan yang dilakukan oleh para supir tersebut. "Untungnya, jajaran Polsek Batam Kota cepat datang ke TKP, serta langsung bertindak cepat. Petugas berhasil mengamankan 7 orang pelaku dan barang bukti dari 15 tersangka. Namun, delapan orangnya lagi berhasil melarikan diri," tukasnya.(vnr)

Dari Halaman 9 Komisi I terkait penyegelan Indomaret tersebut. "Saya mendukung warga Bida Asri. Indomaret belum punya izin tapi kenapa sudah berani membuka toko. Kalau perlu bawa satpol PP bahkan Polisi agar bisa di pasang Police Line di toko Indomaret yang belum ada izin,"ungkap Nyang Nyang. Seharusnya Indomaret juga jangan membuka tokonya di daerah pemukiman penduduk, namun bukan berarti juga Indomaret dan Alfamart tidak di beri izin, hanya saja seharusnya perusahaan seperti Indomaret dan Alfamart di tentukan kuota serta titik-titik mana saja yang di perbolehkan. "Perusahaan Asing yang ingin berinvestasi saja kita izinkan, apa lagi perusahaan lokal, hanya saja dalam pemberian izin nya juga harus di pertimbangkan jangan sampai mematikan ekonomi lemah yang berkaitan dengan masyarakat,"ungkap Nyang Nyang. Kemudian M.Musofa anggota Komisi I DPRD Kota Batam juga menyampaikan bahwa sejak awal dirinya sudah berko-

ar-koar tentang kuota serta titik-titik yang harus tentukan untuk Indomaret dan Alfamart. "Dari awal saya sudah sering berbicara tentang pembatasan kuota dan penentuan tempat yang di izinkanizinkan untuk ke dua perusahaan besar waralaba tersebut. Dan sepengetahuan saya berdasarkan informasi dari BPM bahwa hal tersebut sudah dilakukan. Berarti Pengusaha Indomaret nya yang memang bandel, belum ada izin domisili tapi sudah membuka tokonya,"pungkas Mustofa. Sementara Rudi Wali Kota Batam saat di Gedung DPRD Kota Batam katakan belum mengetahui seperti apa izin yang di keluarkan oleh BPM untuk Indomaret dan Alfamart. "Saya sendiri belum mengetahui seperti apa izin yang di berikan, apakah ada batasannya atau tidak, secepatnya saya akan perintahkan Gustian Riau untuk memberikan datanya berapa jumlah izin yang dikeluarkan untuk kedua perusahaan waralaba tersebut,"jelas Rudi. ***

Salinan Transaksi pokok perkara," tegas JPU Barnad, menanggapi pemaparan PH Andy Wahyudin tentang salinan kerjasama antara terdakwa dengan saksi. Dalam persidangan tersebut, Penasehat Hukum (PH) terdakwa, Andy Wahyudin menghadirkan seorang saksi yang meringankan, yakni Tan Sai Jo, warga negara Malaysia. Sebagai saksi yang meringankan, saksi Tan kemudian menerangkan seluruh kerjasama yang pernah dilakukannya bersama terdakwa Koh Hock Liang. Dalam keterangannya, saksi Tan Sai Jo mengatakan, bahwa terdakwa Koh Hock Liang pernah meminjam sejumlah uang sekira tahun 2011. Adapun maksud peminjaman tersebut, digunakan untuk melanjutkan usaha jual beli besi di PT EMR Indonesia.

Dari Halaman 9 Dengan nominal pinjaman 350 ribu ringgit Malaysia, kemudian terdakwa menjanjikan kepada saksi akan memberikan bonus dari pinjaman, jika usaha yang dikelola Koh Hock Liang di PT EMR menuai keuntungan. "Lalu saya pinjamkan uang saya ke Koh Hock Liang, karena kami juga sudah berteman sejak lama," kata saksi Tan Sai Jo, dalam kesaksiannya dipersidangan. Setahun kemudian, lanjut saksi, terdakwa langsung mengembalikan pinjaman tersebut, beserta keuntungan yang dijanjikan sebelumnya, sekitar 450 ribu ringgit Malaysia diserahkan kepada saksi. Mendengar pernyataan tersebut, Koh Hock Liang turut membenarkan pemaparan saksi. Tan Sai Jo juga mengatakan, bahwa dirinya turut mendiri-

kan perusahaan untuk mensuplai (menjual) besi ke PT EMR Indonesia. Saksi mendirikan PT TMR (Tomo Material Resources) dan bekerja sama dengan perusahaan yang dipimpin terdakwa. "Saya tertarik keuntungan, makanya saya buat perusahaan (PT TMR) untuk mensuplai besi (scrab) ke PT EMR Indonesia. Sejak 2012, ibu Ivon saya jadikan pengurus di PT TMR, dan saya jadi Komisarisnya," terang saksi. Kemudian Ketua Majelis Hakim, Wahyu Prasetyo Wibowo serta Hakim Anggota usai mendengarkan keterangan saksi, sepakat melanjutkan persidangan Rabu (06/1) dengan agenda masih keterangan saksi meringankan, serta Senin (11/1) dengan agenda keterangan saksi ahli yang dihadirkan oleh PH. (cw51)

apa pun masalah tolong beri tahu kami," kata Marzukizan. Beberapa perwakilan massa dari kalangan ibu-ibu, mengalungkan bunga kepada Marzukizan dan memberikan satu pot bunga berukuran kecil sebagai apresiasi mereka kepada polisi. Marzukizan pun menerima kalungan bunga dan pot tersebut. Iptu Marzuki juga mengatakan, saat ini pelaku pencabulan

dalam proses penyelidikan. Pelaku ditangkap di rumahnya di daerah Sekupang. Satu hari, setelah menerima laporan dari pihak keluarga korban. " Pelaku sedang ditahan Mapolsek Sekupang guna penyelidikan selanjutnya," terang Marzukizan. Warga berharap, pelaku bisa digiring sampai ke meja hijau. "Agar pelaku sadar akan perbuatannya," kata Tarmizi Nasution. (cw 57)

Warga Apresiasi tang untuk mengucapkan terima kasih,"kata Tarmizi Nasution sebagai orator. Kedatanga massa disambut Kanit Reskrim Polsek Sekupang Iptu Marzukizan dan jajaran. " Terima kasih atas kedatangan bapak-bapak dan ibuibu. Saya ada liat di poster 'kami siap bantu polisi'. Nah ini memang benar. Tanpa masyarakat kami tak bisa bekerja. Jadi mohon kerjasama. Sekecil

Dari Halaman 9

Hari Ini angkapan, penahanan dan alat bukti atau pembuktian yang dilakukan petugas kepolisian. "Dalam tahap sidang, kita akan melakukan beberapa pembahasan tentang kinerja petugas, selaku pihak termohon. Ikuti saja, terbuka untuk umum kok," tukasnya.

Dari Halaman 9 Kapolresta Barelang, Kombes Pol Asep Safrudin, mengungkapkan, sebagai pihak termohon sudah siap untuk menghadapi persidangan praperadilan tersebut, dan juga telah menyiapkan bukti-bukti untuk di persidangan nantinya. "Kita sudah siap untuk me-

nghadapi persidangan praperadilan yang diajukan pihak Wardiaman, yang akan berlangsung selama tujuh hari. Selain itu, kita juga telah menyiapkan bukti-bukti untuk persidangan nantinya. Lihat saja nanti," ujar Kombes Pol Asep Safrudin. (vnr)

kerjaannya juga jelas. Jadi kami tidak mempermasalahkan selama proses penyidikan dilakukan," ujarya. Dari informasi yang diperoleh, SR juga pernah dilaporkan pada tahun 2013 silam dengan kasus yang sama. Tapi permasalahannya diselesaikan dengan cara kekeluargaan dan berjanji tidak

mengulangi perbuatannya. Sementara saat ini, aksi bejat SR melakukan pencabulan terhadap anaknya sejak anaknya berusia 14 tahun dan sekarang sudah 28 tahun usianya. SR leluasa melakukan perbuatan tersebut karena anaknya mengalami keterbelakangan mental. (par)

Kajari Persilahkan SR telah ditetapkan sebagai tersangka, namun dia tidak ditahan. Hal ini karena beberapa pertimbangan misalnya, pelaku tidak akan melarikan diri, tidak menghilangkan barang bukti dan tidak mengulangi perbuatannya. "SR kan jelas statusnya, dia punya tempat tinggal dan pe-

10

Dari Halaman 9

Editor: Sofyan, Layouter: Mario


Selasa, 5 Januari 2016

Karimun

11

Masyarakat Butuh Ambulans Laut KARIMUN — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karimun, Syafri Sandi mengatakan, kebutuhan akan ambulans laut bagi masyarakat di wilayah hinterland sudah sangat mendesak. Ia pun meminta kepada pemerintah daerah agar segera merealisasikannya. Gani Liputan Karimun

"Sebagai wilayah hinterland yang banyak dikelilingi pulau-pulau, fasilitas layanan dasar untuk masyarakat khususnya kesehatan merupakan masalah terpenting yang harus segera dicari jalan keluarnya. Tentunya dalam hal ini ambulans laut adalah solusi yang paling efektif dan efesien serta mampu memenuhi kebutuhan berobat bagi masyarakat," ucap politisi PKS ini, Senin (4/1). Menurutnya, hampir semua kecamatan di luar Pulau Karimun seperti Moro, Kundur, Belat, Ungar dan bebera-

pa kecamatan lainnya termasuk Durai merupakan kecamatan yang paling ujung sangat membutuhkan fasilitas tersebut. Jadi, pemerintah daerah segera memperhatikan kebutuhan masyarakat di pulau-pulau yang aksesnya sangat terbatas itu. Kata Syafri seringkali masyarakat yang tinggal di pulau ketika sakit harus dirujuk ke RSUD Karimun. Namun untuk mencapai lokasi rujukan itu masyarakat terpaksa menyewa speedboat ataupun kapal pompong (sejenis kapal kayu bermesin diesel), yang tentu memerlukan biaya cukup mahal. Meski di hampir semua Kecamatan telah tersedia fa-

silitas Puskesmas, namun itu tidak menjamin akan kebutuhan kesehatan dasar masyarakat. Terlebih bagi yang harus dirujuk ke rumah sakit, ketika fasiltias angkutan laut yang sangat terbatas juga biaya yang tidak sedikit membuat warga rela berhutang dengan angka yang fantastis hanya karena ketiadaan ambulan laut. Kendati masyarakat telah dibarikan kemudahan berobat seperti fasilitas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, namun menurutnya saat ini tetap saja persoalan intinya ada pada angkutan laut, dalam hal ini ambulan laut untuk membawa pasien yang akan dirujuk ke RSUD. "Berapa banyak uang masyarkat terkuras hanya untuk menyewa kapal demi membawa keluarganya yang sakit dan harus dirujuk ke RSUD. Maka kebutuhan akan ambulan laut tidak bisa ditawar lagi dan harus disegerakan," ucap Syafri mengakhiri.***

Bensin Oplosan Beredar di Kundur KUNDUR (HK) — Pengecer bahan bakar minyak (BBM) menjual bensin oplosan ke masyarakat. Bensin itu dicampur dengan minyak tanah. Ini diketahui setelah sepeda motor warga kerap ke bengkel karena BBM yang digunakan oplosan. Kondisi ini dinilai sangat merugikan pemilik kendaraan karena banyak oknum pemilik kios yang sengaja mengoplos bensin dengan minyak tanah. Peluang untuk mengoplos pun begitu besar karena harga minyak tanah di Kundur masih terbilang sangat murah. Harga per liter Rp4.500 sampai Rp5.000. Ini berbeda jauh jika di Ka-

rimun harga minyak tanah dijual tidak menggunakan liter, tapi menggunakan botol bekas air mineral. "Bensin di motor kami tidak murni lagi, sdah dicampur dengan minyak tanah. Karena bau tanki kendaraan kami tidak seperti bensin, tapi lebih banyak bau minyak tanah. Sehingga sepeda motor kami sering mogok di jalan dan masuk bengkel," ungkap salah seorang warga di Kundur yang enggan namanya dikorankan, kemarin. Atas kondisi itu ia pun meminta kepada aparat kepolisian untuk bertindak tegas kepada seluruh pemilik

kios serta mengecek kebe radaan Agen Penyalur Minyak Solar (APMS) di semua tempat. "Jika terbukti ada indikasi mengoplos baik dari pemilik kios maupun APMS maka Polisi harus berikan sanksi sesuai Undang-Undang yang berlaku. Sebab ini sudah sangat merugikan konsumen," kata sumber itu lagi. Dia pun meminta kepada pihak Kecamatan Se- Pulau Kundur untuk dapat melakukan sidak bersama instansi terkait. Jika terbukti berikan sanksi pencabutan izin tempat usaha karena telah menyebabkan kerugian bagi masyarakat.(gan)

ILHAM/HALUAN KEPRI

SALAM KOMANDO — Danlanal Karimun Letkol Laut (P) Bina Irawan Marpaung salam komando dengan Mantan Danlanal Karimun Letkol Laut (P) Hariyo Poernomo bersama Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma Sulistiyanto di Makolanal, Senin (4/1).

Marpaung Jabat Danlanal Karimun KARIMUN (HK) — Gerbong mutasi di TNI AL mulai bergulir. Komandan TNI AL Tanjungbalai Karimun Letkol Laut (P) Hariyo Poernomo diganti Letkol Laut (P) Bina Irawan Marpaung yang sebelumnya menjabat sebagai Pabandya Ops Sus Ban II Sopsal/ ILO TNI AL di IFC Singapura. Sementara, Hariyo Poernomo dipindahtugaskan sebagai Paban Ren Srena Lantamal IV Tanjungpinang. Serahterima jabatan dilakukan di Markas Komando Lanal Tanjungbalai Karimun, Senin (4/1) pagi oleh Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma TNI Sulistiyanto dan disaksikan segenap pejabat di Lantamal IV, Lanal Karimun, para pengusaha di Karimun, termasuk Calon Wakil Gubernur Kepri terpilih Nurdin Basirun. Sulistiyanto usai sertijab mengatakan, pergantian pimpinan di Lanal Tanjungbalai Karimun merupakan hal yang biasa. Hal ini juga guna memberikan kesempatan kepada pejabat yang baru dan bagi

yang lama akan diberikan kesempatan yang luas lagi. Kepada Danlanal yang baru agar bisa meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi. "Selama ini, Lanal Tanjungbalai Karimun dibawah kepemimpinan Pak Hariyo sudah sangat bagus. Namun ke depannya kami berharap kepada Pak Marpaung agar bisa meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi. Mudah-mudahan, pimpinan yang baru bisa kembali bersinergi dengan pemerintah daerah dalam membangun Karimun," tutur Silistiyanto. Danlantamal mengingatkan kepada seluruh prajurit Lanal Tanjungbalai Karimun agar selalu menjalankan tugas dengan baik dalam menjaga wilayah tugas di sekitar perairan Karimun. Apalagi, perairan Karimun berada di wilayah perbatasan Selat Singapura dan Selat Malaka dan juga beberapa negara luar seperti Malaysia dan Singapura. Menurutnya, Selat Malaka merupakan jalur lalulintas laut terpadat di dunia.

Dengan kondisi seperti itu, maka Selat Malaka rawan terjadinya tindak kejahatan di laut seperti aksi percobaan perompakan hingga berujung pada perompakan. Namun, karena kesiapsiagaan TNI AL dalam menjaga perairan NKRI, maka angka kejahatan di laut bisa ditekan menjadi nol. "Sebelumnya, kami sudah mengamankan sekitar 60 orang yang diduga melakukan pelanggaran di laut menggunakan boat pancung. Bagi mereka yang hanya ikut-ikutan akan kami bina dan dijadikan warga negara yang baik. Namun, bagi mereka yang terlibat pidana tentu akan tetap diproses secara hukum," tegasnya. Sulistiyanto menyebut, perairan Karimun termasuk wilayah yang rawan tindak kriminal di laut selain wilayah perairan lainnya di Kepri. Sepanjang 2015 ini, pihaknya sudah berhasil menumpas perompakan terhadap 5 kapal tanker di wilayah perairan Kepri. (ham)

Rebut Piala Adipura dari Nol KARIMUN (HK) — Pemkab Karimun kembali memulai dari nol untuk mendapatkan piala Adipura sebagai predikat kota terbersih. Namun untuk penilaian kali ini ada beberapa tolok ukur baru dalam penilaian yang dilakukan oleh tim, yakni Tempat Pembuangan Akhir (TPA) yang harus pada standar sanitarilandfil. Demikian dikatakan Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH). "Jadi sistim baru adipura ini sifatnya lebih menakankan kepada tempat pembuangan akhir dan tidak lagi menentukan titik pantau seperti tahun-tahun sebelumnya. Artinya ada pengolahan rius, redius dan recycle yang terjadi. Dengan kata lain, sampah dari pasar, rumah tangga, sekolah, kantor dan lainnya harus dipisah terlebih dahulu antara organik dan an organik sebelum sampai di TPA," kata Amhon, kemarin. Disamping itu kata Amjon, tim yang datang untuk melakukan pemantauan dan penilaian tidak lagi dari Provinsi dan BPE Pekanbaru, melainkan langsung dari Kementerian Lingkungan Hidup (LH). Mereka datang tanpa kita ketahui dan nantinya akan langsung mengecek TPA. Jika dalam penilaiannya masuk

CMYK

kategori layak maka baru dilanjutkan dengan penilaian pada lokasi yang lain. "Tapi kalau TPA kita dinyatakan tidak layak maka kita akan di diskualifikasi dan tidak bisa ikut. Kalau kondisi TPA kita di Smemal Kecamatan Meral Barat belum dapat laporan secara lengkap dari Badan Kebersihan dan Pertamanan (BKP) dan nanti akan dimintai progres mereka. Jika sudah sanitarilandfil maka kita akan minta tim pemantau untuk datang yang waktu kedatangannya tidak kita ketahui," jelas Amjon. Menurutnya, setelah TPA dinyatakan sanitarilandfil dan telah dilakukan peninjauan, maka tim penilai bisa melakukan pemeriksaan pada semua titik yang dia inginkan. Kondisi ini jelas berbeda dari sebelumnya yang ada pantau A dan B namun kali ini terserah dari tim pemantau. Amjon mengaku sebetulnya jika semua ditangani bersama-sama tidak ada yang berat. Tapi kalau hanya dibebankan hanya kepada BKP dan BLH saja itu tidak akan berhasil. Seperti contoh pembersihan selokan-selokan di wilayah kota itu merupakan domain Dinas

Pekerjaan Umum (Dinas PU) agar tidak ada yang tersumbat. Kemudian, sekolah-sekolah yang adiwiyata atau sekolah sehat merupakan tanggungjawab Dinas Pendidikan (Disdik), kemudian fasilitas Puskesmas dari Dinas Kesehatan, setelah itu nanti dari Kecamatannya di Pulau Karimun ada empat. Kemudian ada lagi pasar yang dikelola Perusda, lalu ada perumahan rakyat. "Tapi masalahnya adalah, tim terpadu kita ini tidak terkoordinasi dengan baik, sehingga terlalu membebankan kepada BLH dan BKP. Dan memang yang paling berat adalah kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan," keluhnya. Untuk standar penilaian, Amjon belum mendapatkan informasi secara rinci namun yang jelas ada perubahan penilaian. Hanya saja, berdasarkan informasi dari Kabupaten Bintan yang mendapatkan predikat Adipura tahun 2015 lalu menjelaskan bahwa, tim penilai dari Kementerian LH meminta kepada kepala daerah untuk mempresentasikan tentang lingkungan hidup yang ada didaerahnya. "Jadi nanti kalau TPA kita sudah bagus, kantornya bagus, pasarnya sudah bagus.(gan) Editor: Syahdan, Layouter : Nazar


Selasa, 5 Januari 2016

Anambas

12

100 PNS Pindah di Tahun 2015 ANAMBAS (HK) — Sejumlah 100 orang pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas pindah ke daerah lain sepanjang tahun 2015. Yudi Liputan Anambas Sementara itu 28 orang lainnya yang telah mendapat rekomendasi juga sedang dalam proses pengurusan perpindahan ke daerah lain. Disinyalir ratusan pegawai angkat kaki dari wilayah Anambas dipicu kondisi keuangan daerah ke depan bakal semakin minim. “Dari data BKD masih ada 28 PNS yang kepindahaanya masih dalam proses,”kata Rusmanda Plt Kepala BKD Belum lama ini. Peneribatan SK sebut Rusmanda tergantung Provinsi atau di BKN tempat dimana PNS tersebut pindah. Misal PNS Anambas pindah ke Provinsi Riau, Kepri sendiri masuk dan BKN Pekanbaru. “Ini kepindahan antar provinsi, namun untuk kepindahan dalam provinsi dari kabupaten ke kabupaten itu dengan izin gubernur,” jelasnya. Rusmanda mengatakan, Mendagri sudah memberikan surat edaran terkait dengan kepindahan PNS tersebut melalui surat nomor 820/6040/SJ tentang mutasi pegawai oleh penjabat daerah. “Untuk saat ini terdapar 1.935 PNS lagi yang berada di Anambas, sedangkan jumlah PTT mencapat 2.301,”ungkapnya. Tak dapat dipungkiri, saat ini telah banyak PNS yang mengundurkan diri. hingga

akhir 2015 Badan Kepegawaian Daerah telah menerima berkas pengunduran diri sejumlah pegawai. Hanya saja, Rusmanda kurang mengetahui dengan rinci mengenai jumlah pengawai yang mengundurkan diri tersebut. “Sudah ada yang mengajukan pengunduran dirinya kepada kami. Mengenai jumlahnya, tidak sampai belasan orang,” katanya. Sejumlah pegawai yang mengundurkan diri ini kata Rusmanda, merupakan pegawai yang sebelumnya mengisi formasi teknis seperti dokter. Tak dapat dipungkiri, alasan mendasar dari sejumlah pegawai yang mengundurkan diri ini, lebih kepada posisi mereka yang jauh dengan keluarga serta ingin berkarir pada sektor swasta. “Alasannya lebih seperti itu. Rata-rata jauh dari keluarga, karena mayoritas dokter ini merupakan perempuan. Namun, ada juga yang ingin bekerja ke sektor swasta seperti dokter gigi,” ungkapnya. Mekanisme serta tahapan bagi pegawai yang hendak mengundurkan diri diakui Rusmanda telah diatur dengan jelas. Tahapan tersebut, salah satunya melalui surat pengunduran diri diatas materai yang dikirimkan kepada BKD. Badan Kepegawaian Daerah selanjutnya, akan menindaklanjuti surat permohonan diri yang bersangkutan tersebut. ***

MENYERAHKAN SK — Mantan Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Tengku Mukhtaruddin menyerahkan SK pengangkatan pengawai negeri sipil kepada seroang CPNS beberap waktu lalu.DOK

Sepasang Suami Istri Belum Ditemukan ANAMBAS (HK) — Hilangnya pasangan suami istri asal Jemaja saat melaut pada akhir Desember 2015 hingga saat ini belum ditemukan. Darfiet, mewakili Ketua Umum Gerakan Peduli Masyarakat Indonesia (Gaperindo) Provinsi Kepri, meminta kepada Pemerintah Daerah serta instansi terkait untuk dapat meningkatkan kembali upaya pencarian masyarakat Jemaja yang dikabarkan hilang tersebut. “Saya kira, alasan ketiadaan anggaran bukan jadi alasan untuk mematikan semangat kebersamaan. Artinya, bukan dengan

mudah diukur dengan materi. Semangat saling mengayomi satu sama lain, ini yang perlu menjadi perhatian,” tegasnya. Ia juga mengatakan, jangan sampai karena alasan tertentu seperti ketiadaan anggaran, khususnya di Pemkab Anambas menjadi hal yang membuat pencarian tersebut dihentikan. Pihaknya juga mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sebelumnya telah membantu dalam melakukan pencarian ini. Tidak hanya itu, ia juga berharap ada kontribusi nyata yang diberikan terhadap ma-

syarakat yang membutuhkan. “Dalam hal ini maksudnya jangan sampai ada tebang pilih, ada pilih kasih. Karena, sampai hari ini pasangan suami istri itu belum juga ditemukan,” pungkasnya saat menghubungi Senin (4/1). Kondisi musim khususnya pada akhir tahun di Anambas, cenderung kurang kondusif untuk aktivitas selama berada di laut akibat musim angin utara. Angin kencang serta gelombang laut yang tidak normal seperti pada hari-hari biasanya harus ditempuh oleh masyarakat, yang kesehariannya menggantungkan hidup dari hasil laut.

Masyarakat dan perwakilan sejumlah kelompok hingga instansi terkait, khususnya di Jemaja sebelumnya tidak henti-hentinya melakukan pencarian terhadap pasangan suami istri yang dikabarkan hilang itu. Upaya pencarian diketahui melibatkan sejumlah unsur dari Tarempa untuk membantu proses pencarian warga asal Pulau Jemaja itu. Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun sebelumnya juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya nelayan untuk berhati-hati akan kondisi cuaca ekstrem ini. (yud)

Editor: Nico, Layouter: Agung R


Natuna

Selasa, 5 Januari 2016

13

PPK dan PPS Datangi Kantor KPU Pertanyakan Uang Kegiatan yang Belum Terbayar RANAI (HK) — PPK dan PPS se-Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna ramairamai mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Natuna, guna mempertanyakan biaya sejumlah kegiatan pada Pemilihan Kepalada Daerah (Pilkada) 9 Desember lalu yang belum terbayarkan. Faturahman

Liputan Natuna

Kedatangan para penyelenggara Pilkada ini diterima oleh Komisioner KPU bidang Logistik dan Keuangan, Novira Damayanti. Dan langsung direspon dengan menggelar pertemuan di ruang Ketua KPU setempat. Ketua PPK Kecamatan Bunguran Timur, Mustafa menjelaskan kedatangan mereka guna mempertanyakan beberapa hal yang berkenaan dengan dana pembayaran sejumlah kegiatan pada proses Pilkada, seperti kegiatan verifikasi KTP bagi calon independen. "Kegiatannya udah lama bang, cuma tak ada ceritanya sampe saat ini, makanya ka-

mi bersama kawan-kawan dari PPS bertanya kemari," kata Mus, kepada sejumlah wartawan di kantor KPU Natuna, Jalan Pramuka, Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Senin (4/1). Menurutnya, keadaan terjadi bukan hanya di PPK dan PPS Kecamatan Bunguran Timur, melainkan di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Natuna. Hanaya saja kecamatan laian tidak melakukan hal yang sama denganya karena diduga mereka terkendala jarak yang jauh. "Semua PPK dan PPS, tapi mereka mau nuntut kan tempat mereka jauh-jauh, mungkin karena itu saja mereka tak nanya secara langsung kemari, kalo mereka kemari kan abis diong-

kos juga," katanya. Ditanya berapa jumlah anggaran yang belum terbayarkan tersebut, Mustafa mengaku tidak mengetahuinya persis, "Kalau urusan jumlah kami tak tau persis bang, karena itu dibayar ke masing-masing petugas Pemilu," ujarnya Mengenai jawaban KPU Mustafa mengaku pihaknya belum mendapatkan kepastian, "Itu dia, KPU juga belum bisa memastikan kapan bisa dibayar. Intinya kami hanya mengingikan kejelasan tapi itu pun KPU belum bisa menjelaskannya, kalau ada ya dibayar kalaupun tidak ada kami juga gak apa-apa," ungkap Mus, mengakhiri. Komisioner KPU Natuna, Novira Damayanti mengaku keterlembatan pembayaran tersebut karena keterlambatan alokasi anggaran Pilkada di Pemkab Natuna kepada KPU. "Sejauh ini anggaran sebesar kurang lebih Rp4 miliar dari Pemkab Natuna ke KPU belum cair. Kalau itu sudah terealisasi kami pasti langsung salurkan ke seluruh PPK dan PPS," kata Novi.

FATURAHMAN/HALUAN KEPRI

DATANGI KPU — Sejumlah anggota PPK dan PPS Kecamatan Bunguran Timur memadati kantor KPU Kabupaten Natuna. Mereka mempertanyakan pembayaran kegiatan tahapan Pilkada yang belum terbayarkan hingga saat ini. Ia mengaku pihaknya sudah menyurati pemerintah kabupaten (Pemkab) namun sampai sejauh ini belum ada respon dari pemerintah. Begitu juga

dengan KPU pusat. "Kita udah tanyakan ke pemerintah tapi belum ada jawaban dan menurut arahan dari KPU pusat kita disuruh nunggu

saja, karena tahapan Pilkada akan berakhir sampai Februari mendatang, semoga saja lah secepatnya ada realisasi," pungkasnya berharap. ***

China Akui Pulau Natuna Milik RI Puskesmas Bakal Ngutang Operasional Setelah Diancam Menko Luhut NATUNA (HK) — Pemerintah Tiongkok beberapa waktu lalu mengambil langkah yang jarang ditempuh dengan mengakui hak Indonesia atas Kepulauan Natuna di Laut Tiongkok Selatan (LTS). Pernyataan itu disampaikan di depan publik untuk memberikan jaminan kepada Indonesia yang sudah mulai tak sabar dengan sikap tidak jelas Tiongkok dalam sengketa lahan tersebut. Dikutip dari laman Washington Times edisi beberapa waktu lalu, sebelumnya kedua negara sepakat tidak bersengketa lahan di dalam area yang diklaim Tiongkok sebagai sembilan garis putus-putus. Tiongkok tegas menyatakan kepada Jakarta tidak akan meragukan kedaulatan Indonesia terhadap Pulau Natuna. Tetapi, rupanya Beijing sengaja menghindari diskusi publik mengenai wilayah Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) yang bersentuhan dengan sembilan garis putus-putus tersebut. Hal itu justru kian memancing keraguan Jakarta terhadap jaminan yang sebelumnya telah disampaikan Beijing. Beberapa pihak menilai Tiongkok sengaja menggunakan strategi Fabian untuk menenangkan Indonesia. Caranya, mereka sengaja tidak pernah menyinggung isu ini sehingga menguap begitu saja. Alasannya, menurut Washington Times, sembilan garis putus-putus itu dibuat secara tidak akurat dan Tiongkok tidak

ingin menunjukkan kelemahannya terhadap Indonesia. Namun, pada akhrinya Tiongkok juga membutuhkan kehadiran Indonesia sebagai negara terbesar di ASEAN dalam menghadapi empat negara anggota ASEAN yang mengklaim teritori di LTS. Situasi itu diperburuk dengan kebijakan Tiongkok yang terus melakukan reklamasi di pulau-pulau kecil yang masuk ke jaringan kepulauan Spratly. Hal tersebut membuat beberapa negara seperti Vietnam, Filipina, Jepang, Australia, Amerika Serikat dan Indonesia kesal. Pulau Natuna kemudian berubah menjadi titik potensial terjadinya perang antar Angkatan Laut beberapa negara yang kuat di dunia. Filipina sejauh ini menjadi negara yang paling dominan menentang Tiongkok soal sengketa di LTS. Bahkan, mereka membawa isu tersebut ke pengadilan internasional di Den Haag. Keputusan dalam kasus ini diprediksi beberapa pihak akan lebih berpihak ke Manila. Tiongkok jelas geram mengetahui tuntutan hukum itu. Beberapa pejabat berwenang Tiongkok mengecam langkah Filipina dan menolak untuk ikut dalam persidangan di sana. Tetapi, pengadilan tetap arbitrasi di Den Haag justru tidak menerima upaya penolakan yurisdiksi pengadilan atas isu tersebut. Kesal dengan sikap yang dis-

ANT

PULUHAN anak sekolah sedang menaiki pompong untuk pulang ke rumahnya. Pompong menjadi sarana transportasi setelah tidak ada kapal pengangkutan dari Pemerintah.

ampaikan Tiongkok sebelumnya, maka Jakarta berniat mengikuti langkah Filipina. Pemerintah Indonesia mulai bertindak keras dalam menghadapi Beijing. Beberapa pekan lalu, Presiden Joko Widodo memerintahkan untuk mengerahkan beberapa jet tempur Sukhoi dan berpatroli di atas Pulau Natuna. Beberapa jenis alutsista yang dikerahkan antara lain Sukhoi Su-27, Su-30 dan F-16. Selain itu, Indonesia juga mengerahkan pesawat pemantau maritim P3C dan pesawat antikapal selam. Bahkan, Indonesia turut menambah jumlah pasukan ke pangkalan militer di sana untuk menunjukkan sikap dalam melindungi teritori dan ZEE di sekitar Pulau Natuna. Puncaknya, pada tanggal 11 November lalu, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam), Luhut Panjaitan, mengatakan kepada media, jika dialog dengan Tiongkok mengenai Pulau Natuna tidak segera menghasilkan sesuatu, maka Indonesia bisa saja mengikuti langkah Filipina. Indonesia berniat membawa kasus tersebut ke pengadilan internasional untuk memperoleh klarifikasi. Keesokan harinya, jubir Kemlu Tiongkok, Hong Lei, mengumumkan kesediaan Tiongkok untuk mengakui di hadapan publik kedaulatan Indonesia terhadap Pulau Natuna. Hong memang tidak menyebutkan apa pun dalam pernyataannya mengenai sembilan garis putus-putus atau ZEE Pulau Natuna. Tetapi, hal tersebut tidak diperlukan, karena selama Tiongkok mengklaim kedaulatan Indonesia di pulau itu, maka perairan 200 mil di sekitarnya juga secara otomatis ikut diakui. "Pihak Indonesia tidak memiliki klaim teritorial terhadap Tiongkok (Pulau Spratly). Pihak Tiongkok sama sekali tidak meragukan kedaulatan Indonesia terhadap Pulau Natuna," ujar Hong. (viva)

RANAI (HK) — Kepala Puskesmas Bunguran Timur, Jaya mengatakan bahwa Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Bunguran Timur terancam tidak bisa membayar biaya operasional kantor, jika pada Januari ini tidak ada pencairan dana dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna. Menurutnya, bulan ini pihaknya memiliki sejumlah tagihan pembayaran, terutama yang sifatnya rutin. Sementara anggaran operasional tersebut sudah habis. Dijelaskan Jaya, bulan Januari ini terdapat sejumlah tagihan yang ditanggung Puskesmas seperti tagihan air, listrik, ATK, oksigen dan photo copy dan lain sebagainya. "Kami sangat berharap dana pemerintah bisa cair bulan ini, kalau tidak bisa beli BBM Ambulance, bayar listrik, isi oksigen dan lain

sebagainya yang termasuk dalam operasional Puskesmas," terang Jaya kepada wartwan di kantornya, Jalan Jendral Sudirman, Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Senin (4/1). Menurutnya, total anggaran yang harus dikeluarkan untuk membayar sejumlah keperluan operasional Puskesmas mencapai puluhan juta rupiah. Namun demikian ia mengaku tidak masalah jika dibayarkan separuhnya terlebih dahulu asalkan jangan sampai kosong. Minimal kata dia, pihaknya bisa memenuhi keperluan dasar operasional kantor saja terlebih dahulu sperti bayar air, listrik, telepon, BBM dan cetak status pasien. "Kalau tak bisa disalurkan semua, paling tidak untuk memenuhi keperluan dasar Puskesmas sajalah. Untuk keperluan dasar ini

paling cuma belasan juta saja," ungkapnya. Dikatakanya, kondisi seperti ini bukan hanya dialami oleh Puskesmas Bunguran Timur saja, melainkan seluruh Puskesmas yang ada di Kabupaten Natuna. Namun demikian, selaku abdi negara, Jaya mengaku akan tetap memberikan pelayanan semaksimal mungkin kepada masyarakat sesuai dengan amanah yang diterimanya sebagai abadi negara. "Tapi apapun kondisinya pelayanan harus tetap jalan, kan kita telah disumpah untuk mengemban amanah," tegasnya. Ada satu hal yang membuat Jaya mengaku sedikit lega, yakni ketersediaan obatobatan di tempat ia bekerja masih ada. "Ketersediaan obatnya masih sangat aman untuk beberapa bulan ke depan," pungkasnya. (fat)

Keindahan Alam Natuna Belum Termanfaatkan RANAI (HK) — Fraksi Partai Golkar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Natuna mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, agar memaksimalkan pengembangan dan pembangunan kepariwisataan Natuna. Sehingga keindahan alam bisa membawa kesejahteraan daerah, bukan sekedar menjadi pajangan belaka. “Keindahan alam jangan hanya menjadi keindahan belaka, karenanya pemerintah dalam hal ini Dinas Pariwisata harus berupaya membangkitkannya,” kata politisi Partai Golkar, Wan Aris Munandar di Kantor DPRD Natuna, beberapa waktu lalu. Yang terjadi hari ini, kata Aris, potensi keindahan alam Natuna hanya sebatas keindahan saja, dimana menurut penilaiannya Dinas Pariwisata

sebagai leading sektor kepariwisataan belum berupaya maksimal, terutama mengarahkan pembangunan di sekitar lokasilokasi pariwisata yang ada. Semestinya, lanjut Wan Aris, Dinas Pariwisata terus bekerja keras melakukan promosi, tidak hanya di Provinsi Kepri dan di penjuru nusantara, bila perlu ke kancah internasional. “Dinas Pariwisatalah yang berperan, jangan hanya cuapcuap keindahan alam di dalam daerah saja, tapi mereka harus berani fight dengan daerah lain di kancah internasional,” tegas Aris ke Haluan Kepri, kemarin.

Idelanya kata Aris, pemerintah harus memiliki sistem informasi yang bisa diupadate setiap saat sehingga terbuka peluang bagi wisatawan asing, bahkan juga investor asing, sehingga mereka bisa tertarik dengan wisata Natuna baik sebagai pelancong maupun sebagai investor. Bahkan menurut dia, pemerintah jangan sungkan dan malu untuk membuat pamlet dan dipasang di luar daerah sehingga mudah di akses oleh banyak orang di luran sana. “Bila perlu kita buat pamlet sebanyak-banyaknya lalu tebar di laur, agar banyak orang tahu keindahan daerah kita, karena semakin banyak orang tahu semakin banyak juga yang tertarik, saya rasa tidak alasan bagi pemerintah untuk tidak bersegara mempromosikan potensi Natuna,” pungkasnya. (fk)

PANTAI Sisi Pulau Serasan, salah satu keindahan alam Natuna yang sungguh memukau. TIPSJALAN

Editor : Amir Yunus, Layout : Nazar


CMYK

Selasa, 5 Januari 2016

Lingga

14

Warga Desak Bangun Jalan Serteh LINGGA (HK) — Warga melalui Gerakan Masyarakat (Gema) Lingga mendesak untuk dibangun jalan di Sarteh yang menghubungkan Desa Sertih dan Teluk Desa Kudung di APBD 2016. Hal itu sekaligus untuk menunjang infrastruktur di dua desa tersebut. Nofriadi Putra Liputan Daik Ketua Umum Ormas Gema Lingga Zuhardi mengatakan rencana pembangunan jalan di

Serteh merupakan janji pembangunan yang pernah di sampaikan DPRD pada tahun 2015 lalu. Namun, hingga hari ini belum juga terealisasi. “Kita akan minta pihak pe-

merintah memastikan rencana pembangunan jalan itu di ralisasikan tahun ini. Kita akan terus mengawal hal itu,” ujarnya, Minggu (3/1). Menurutnya, masyarakat setempat membutuhkan sarana jalan untuk transportasi darat yang memadai. Serta hal telah disetujui untuk segera dibangun oleh Pemkab Lingga itu. Dua desa ini, menurut Zuhardi musti dibuka akses jalan bagi masyarakat, terutama dari keterisoliran akses darat. Terutama untuk membuka akses

perekonomian masyarakat di kedua desa tersebut otomatis akan meningkat. Begitu juga anak-anak sekolah akan lebih mudah bersekolah di kota, serta kebutuhan pokok masyarakatnya juga lebih mudah dibawa masuk ke desa tersebut. “Kita meminta tahun ini kedua jalan itu tidak di tunda lagi. Kita sudah sangat toleransi di tahun 2015 lalu, karena defisit yang tak bisa di elakkan,” ujarnya. Dikatakan Zuhardi, untuk kemajuan masyarakat desa, maka ia menggesa Pemkab

Lingga dan DPRD Lingga, dia juga meminta, untuk lebih baik lagi dalam merencanakan pembangunan. Dia berharap tahun 2016 ini akan menjadi perubahan bagi Kabupaten Lingga, dimana setiap programnya benarbenar tepat sasaran, dan lebih mengarah pada kepentingan masyarakat banyak. “Tahun ini Lingga harus lebih baik. Pemkab dan DPRD juga harus kerja dengan lebih baik lagi. Kita juga minta APBD segera di sahkan, kalau lewati minggu ini, kita akan turun kejalan

untuk menggelar demo,” ujarnya. Informasi di lapangan, jalan Serteh yang pernah dibuka, saat ini masih belum ada pengerasan maupun peningkatan. Ketika hari hujan, jalur ini menyulitkan pengendara roda dua. Serta, kontur tanah yang belum di tingkatkan tidak bisa di lewati roda empat. Jalan ini terhubung dari Desa Kelumu hingga Sereteh. Begitu juga halnya untuk desa Kudung masih belum ada peningkatan. Musim hujan datang, jalan sulit dilewati akibat becek.***

Penyelewengan Solar Subsidi Melalui Pelabuhan Tikus Marak LINGGA (BP) —Penyelewengan bahan bakar minyak (BBM) subsidi di Lingga terus terjadi. Sebanyak 20 ton minyak solar dari APMS Sungai Buluh, dibongkar di Pelabuhan Pekak yang diduga melalui pelabuhan tikus. Pantauan di lapangan, sebuah kapal kayu berukuran 6 GT mengangkut puluhan drum berisi solar subsidi. Dari informasi yang dirangkum, kapal kayu tersebut telah 5 kali mengantar pasokan solar untuk kebutuhan perusahaan tambang pasir. Sekali angkut, kapal kayu mampu membawa 4 ton solar dan diinapkan disebuah gudang tak jauh dari lokasi pelabuhan tempat bongkar muat. Menanggapi hal ini ketua Forum Pemuda Hinterland Lingga (Forphil) Siswandi, yang berada di lokasi kejadian mengatakan, aktivitas seperti ini selalu terjadi. Pelabuhan Desa Pekaka selalu digunakan sebagai tempat bongkar muat minyak subsidi. Ia menduga minyak solar tersebut untuk nelayan yang diselewengkan sebagai bahan bakar untuk perusahaan pasir Desa Limbung. Maka kegiatan ilegal yang merugikan masyarakat ini secara pribadi telah dilaporkannya kepada Polres Lingga untuk melakukan tindakan. “Kita kontak Polres, Polsek, Kabag Ekonomi Pemkab Lingga. Kita ajak penegak hukum untuk melakukan tugas mereka. Tapi tiga jam kita tunggu belum ada satupun anggota yang turun,” ujarnya, Senin (4/1). Sebagai masyarakat, Siswandi mengatakan pihaknua hanya mengumpulkan informasi dan melaporkan ke-

pada penegak hukum untuk melakukan tindakan. Karena sejauh ini aktifitas bongkar muat solar di pelabuhan tersebut terus menerus dan seakanakan lepas dari kontrol penegak hukum di Lingga. “Kalau bisa, kita mengajak pihak kepolisian dan pemerintah desa bekerja sama. Kita dari Forphil juga akan melaporkan secara resmi ke Polres langsung untuk menindaklanjuti penyelewengan minyak solar subsidi ini,” tambahnya. Menanggapi lambannya tanggapan dan tidak ada tindakan dari polsek Daik Lingga untuk menurunkan anggotanya ke lokasi, Siswandi mengatakan ada kecurigaan yang timbul. Seolah-olah ada pembiaran dan permainan sehingga persoalan ini tidak pernah selesai. “Bukannya kita curiga. Tapi setelah kita kontak, dari sebelum kapal pembawa minyaknya masuk sampai sekarang belum ada anggota yang turun. Ini ada apa,” tukasnya. Di tempat berbeda, ketua BPD desa Pekaka, Samsyul Bahri juga membenarkan adanya aktifitas bongkar muat minyak subsidi di pelabuhan Pekaka. Serta minyak-minyak tersebut disimpan disebuah gudang tak jauh dari pelabuhan. “Kita tidak menahan dan melakukan tindakan apa-apa. Hal ini memang meresahkan warga. Jadi kita berunding dulu dengan kepala desa. Biasanya sehari setelah datang, besok baru truk puso yang datang mengangkut minyak-minyak itu. Kita berharap, ada tindakan dari pihak terkait,” tutupnya.(put)

NOFRIADI PUTRA/HALUAN KEPRI

Hak Anggota Dewan Belum Dilunasi Puncak APBD Tak Disahkan LINGGA (HK) — Anggota DPRD Lingga membantah, Pengesahan APBD Lingga tertunda karena adanya beberapa anggota DPRD Lingga yang menuntut biaya Rp1,5 miliar per anggota untuk dimasukan dalam APBD Murni tahun 2016. Uang yang Dimaksud adalah Hak anggota dewan yang belum dibayarkan tahun 2015 lalu. Anggota DPRD Lingga yang hadir saat penundaan pengesahan APBD Lingga Zakaria mengatakan, tidak benar adanya isu tersebut, namun anggota DPRD meminta anggaran tersebut adalah tunggakan yang belum dibayarkan oleh Pemkab Lingga kepada 20 Anggota DPRD. “Anggaran tersebut totalnya ada Rp2,2 Miliar lebih itu adalah anggaran untuk SPPD (perjalanan dinas), Dana Banleg, dan beberapa anggaran yang menjadi Hak anggota DPRD pada tahun 2015,” Kata Zakaria anggota DPRD Lingga Fraksi PKS ini kepada media ini, saat ditemui, Senin (04/01). Sementara itu mengenai

adanya ketidak singkronan antara sesama anggota DPRD sehingga APBD batal disahkan membuat timbul opini masyarakat adanya perpecahan diantara anggota DPRD Lingga. Dugaan perpecahan ditubuh anggota DPRD Lingga akibat batal disahkannya APBD Tahun 2016 ini. Menurutnya hal tersebut juga tidak benar. Sampai hari ini 20 anggota DPRD Lingga masih solid. Namun diakunya pada tanggal 31 Desember yang lalu terjadi Miss Komunikasi antar anggota DPRD, apalagi saat itu merupakan libur akhir tahun. “ Waktu itu kita tidak tahu alasan yang jelas dari mereka yang tidak datang, tapi hal itu tidak akan menjadi perpecahan di DPRD, kita masih solid untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat,” ungkapnya. Mengenai sanksi keterlambatan pengesahan APBD tahun 2016 para anggota DPRD Lingga ini berharap ada toleransi dari Gubernur Kepri.Hal ini mengingat semua tahapan yang diatur dalam Permendagri

tentang penyusunan APBD tersebut sudah dilaksanakan. Dan pada tanggal 31 Desember tersebut DPRD Lingga tinggal mengesahkan saja. “ Kita tinggal mengesahkan semua tahapan sudah dilaksanakan, dan pembahasanpun sudah selesai,” ujarnya. Namun untuk jadwal pengesahan APBD 2016 pada sore hari ini, Zakaria belum dapat memastikan apakah bakal disahkan atau tidak. Karna hari ini sesama anggota DPRD masih menjalin Komunikasi. “ Anggaran yang akan kita sahkan dari draft sudah ada sebesar 754 milyar lebih,” ungkapnya. Sarat Konspiratif Gagalnya pengesahan APBD Tahun 2016 oleh DPRD Lingga di duga penuh sarat konspiratif dan berbagai kepentingan di tubuh DPRD Lingga. Agenda persetujuan RAPBD menjadi APBD kabupaten Lingga tahun anggaran 2016 pada 31 Desember 2015 lalu, hanya menemui kata skors, dengan tidak kuorumnya kehadiran seluruh anggota DPRD Lingga yang berjumlah

20 kursi atau 20 anggota DPRD Lingga. Ketidak hadirnya 9 anggota DPRD Lingga dari 20 anggota DPRD Lingga, dan yang hadir 11 orang akhirnya mengembalikan lagi kepada Bamus DPRD Lingga untuk menyusun ulang jadwal sidang paripurna paling lama 3 hari kerja. Informasi di lapangan, berbagai rumor yang menyeruak di duga akibat buruknya sistem yang berjalan selama 12 tahun terakhir, serta pada awal akhir tahun 2015 dan awal tahun 2016 merupakan masa transisi tampuk kepemimpinan Kabupaten Lingga dari bupati lama ke bupati baru yang terpilih. Dari 20 anggota DPRD yang hadir hanya 11 anggota, dan tidak hadir 9 anggota DPRD. Ditengarai 9 anggota enggan mengesahkan APBD 2016. Sehingga hal ini diduga sarat konspiratif dan berbagai kepentingan di tubuh DPRD Lingga tanpa mengindahkan akan kemajuan dan pembangunan Kabupaten Lingga dan kesejahteraannya. Bukan itu saja, beredar desas desus kabar pula, bahwa 11 anggota dewan yang hadir sebelumnya telah mendapat uang SPPD sebesar Rp 1 Miliar sebagai sarat ha-

dir dalam pengesahan tersebut. Namun, sampai berita ini ditulis, DPRD Lingga enggan berkomentar terkait mendapat uang SPPD tersebut. Sementara Pj Bupati telah mengantarkan RAPBD Lingga tahun 2016 ke meja DPRD. Namun gagal disahkan ditahun 2015, hanya karena tidak kuorum sehingga diskors. Memasuki tahun 2016, tidak menutup kemungkinan hal ini berdampak secara adminstratif, sebagaimana pasal 312 ayat 1 sampai 3 UU Nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintah daerah. Pada ayat pertama disebutkan, kepala daerah dan DPRD wajib menyetujui bersama rencana Perda tentang APBD paling lambat sebelum dimulainya tahun anggaran setiap tahun. Pada ayat kedua, DPRD dan kepala daerah yang tidak menyetujui bersama rancangan Perda tentang APBD sebelum dimulainya tahun anggaran setiap tahun sebagaimana dimaksud ayat (1) di kenai sanksi administratif. Yakni, berupa tidak dibayarkan hak-hak keuangan yang diatur dalam ketentuan peraturan perundang-undangan selama 6 bulan. Selanjutnya pada ayat ketiga disebutkan, sanksi se-

AKTIVITAS ILEGAL — Aktivitas bongkar muat solar yang diduga diselewengkan oknum tak dikenal ini melalalui pelabuhan tikus di Desa Pekaka, Senin (4/1). Bahkan kegiatan yang mengharapkan selisih antara subsidi dan non subsidi ini luput dari pantauan aparat terkait.

bagaimana dimaksud tidak dapat dikenakan kepada anggota DPRD bila keterlambatan penetapan APBD disebabkan oleh kepala daerah yang terlambat menyampaikan rancangan Perda tentang APBD kepada DPRD dari jadwal yang ditetapkan. Menanggapi hal ini belum disahkannya APBD Lingga tahun 2016 Sekwan DPRD Lingga Muslim mengatakan, pihaknya akan menyusun ulang jadwal pleno. “Kita rencanakan jadwalnya lagi. Besok (red Selasa) kita akan rapat dulu untuk menetapkan jadwal paripurna. Mudah-mudahan Rabu (6/1) bisa dilaksanakan dan korum,” ujarnya Senin (4/1) Terkait ancaman sanksi, Muslim mengatakan, DPRD kabupaten Lingga telah menggelar rapat paripurna sesuai jadwal yakni 31 Desember 2015. “Mudah-mudahan tidak ada sanksi. Sebab, paripurna sudah kita laksanakan. Hanya pengesahan yang belum,” tutupnya Untuk diketahui, besaran RAPBD Lingga tahun 2016 sebesar Rp 754 Miliar. Hal ini menunggu persetujuan legislatif di Kabupaten Lingga, menjadi APBD tahun 2016.(jfr/put)

Diduga IUP Pertambangan Pemerintahan Sebelumnya Bermasalah LINGGA (HK) — Dugaan Banyak Izin tambang bermasalah saat pemerintahan terdahulu membuat Ketua DPD PAN Lingga Rudi Purwonugroho gerah. Dia yang juga tim pemenangan Awe-Nizar mendukung bupati terpilih untuk membenahi seluruh izin tambang yang telah dikeluarkan. Hal ini ditengarai dapat merugikan daerah miliaran rupiah. Selain itu banyak IUP (Izin Usaha Produksi) yang di keluarkan tanpa prosedur yang benar.

Rudi Purwonugroho menyebutkan dari 49 Izin perusahaan tambang yang dikeluarkan IUP nya kini tinggal 27 perusahaan yang masih memiliki IUP. Sementara 20 Perusahaan lainnya SK -nya sudah dicabut oleh Kementerian Pusat dan dua diantaranya tidak memiliki sertifikat CnC (Clear and Clear). “Banyak kejanggalan dalam izin tersebut. Sekarang masyarakat yang menanggung bebannya karna lahan yang di tambang sampai hari ini dibi-

CMYK

arkan begitu saja tanpa di reklamasi,” kata Rudi. Selain itu permasalahan juga muncul pada pengelolaan dana pendidikan dari hasil tambang yang dijanjikan perusahaan, hingga kini tidak jelas dana pendidikan yang di prediksi bernilai Rp10 miliar tersebut. “Dana bagi hasil tambang untuk pendidikan tersebut hingga saat ini juga tidak jelas pengelolaannya, itu juga harus di benahi,” ungkapnya.

Menurutnya, jika IUP - IUP ini tidak dibenahi maka hal ini akan menjadi permasalahan besar bagi Investor yang akan masuk ke Lingga. Karna beberapa izin tersebut banyak yang tumpang tindih bahkan diduga dilakukan dengan cara-cara yang tidak sesuai ketentuan. “Contohnya dari data Kementerian ESDM ada Perusahaan yang tidak terdaftar di Ditjen Minerba tapi sudah melakukan ekspor bauksit, yaitu PT Kampong Lepan

Mulia (KLM),” ungkapnya. IUP perusahaan tambang di Kabupaten Lingga merupakan terbanyak di Provinsi Kepri sama dengan Tanjung Balai Karimun. Dari data kementerian ESDM yang diterbitkan pada tahun 2014, IUP yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah di Kepri adalah Bintan 20 IUP, Karimun 49 IUP, Lingga 49 IUP, Kota Tanjung Pinang 16 IUP, dan Kota Batam 9 IUP. Dilihat dari IUP yang dike-

luarkan oleh Pemkab Lingga, seharusnya tingkat kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lingga serta pembangunannya minimal sama dengan Kabupaten Tg. Balai Karimun yang jauh lebih maju dari Kabupaten Lingga. “ Ini artinya ada apa dengan pengelolaan di sektor tambang kita.Hal inilah yang harus dibenahi dan kita juga minta aparat hukum turun tangan mengenai permasalahan ini,” ungkapnya. (jfr)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: Restu


DUNIA

Selasa, 5 Januari 2016

15

Sepasang Bayi Kembar Ini Lahir Beda Tahun BIASANYA sepasang bayi kembar yang lahir akan selalu berulang tahun di hari dan tahun yang sama di kemudian hari. Tapi tidak bagi sepasang bayi kembar ini – Jaelyn dan Luis Valencia. Baik Jaelyn dan Luis memang lahir dengan jarak waktu tiga menit ketika dilahirkan dari rahim sang ibu,

Maribel Valencia di San Diego Medical Center, California, Amerika Serikat (AS). Akan tetapi, Jaelyn dan Luis tercatat lahir di tahun yang berbeda. Pasalnya, keduanya lahir di

malam pergantian tahun. Jaelyn lahir pada 31 Desember 2015 pukul 23.59 dan Luis, lahir tiga menit kemudian yang tercatat pada pukul 00.02 tertanggal 1 Januari 2016. Sementara sang ayah yang juga bernama Luis, seorang mekanik diesel di Angkatan Laut AS, menyatakan bahwa sedianya

sang istri, Maribel berharap bayi kembarnya lahir di hari yang sama. Akan tetapi, ternyata keduanya lahir sedikit prematur. Sebelumnya menurut prediksi dokter, semestinya Jaelyn dan Luis lahir pada 6 Januari 2016, bukan 31 Desember 2015 lalu. (net)

MARIBEL Valencia bersama bayi kembarnya

Gempa di India Tewaskan 9 Orang 200 Orang Dinyatakan Terluka NEW DELHI (HK) — Gempa bumi berkekuatan 6,8 Skala Richter (SR) yang mengguncang kawasan Asia Selatan, terutama India menewaskan 9 orang. Sedangkan nyaris 200 orang lainnya mengalami luka-luka akibat gempa yang juga dirasakan di wilayah Myanmar, Bangladesh dan Nepal ini. Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) mencatat gempa ini berpusat di lokasi sejauh 29 kilometer sebelah barat Imphal, ibukota wilayah Manipur, India yang berbatasan dengan Myanmar. Pusat gempa dilaporkan berada di kedalaman 57 kilometer. Seperti dilansir Reuters, Senin (4/1), gempa ini terjadi dini hari waktu se-

tempat ketika kebanyakan warga masih tertidur. Atap rumah serta tangga sejumlah gedung yang ada di kota dengan penduduk 270 ribu orang itu, roboh akibat gempa. "Rasanya seperti terombang-ambing di dalam wajan penggorengan. Kemudian kami berlarian keluar," sebut salah satu warga setempat, Joy Thanglian (33), yang bekerja pada perusahaan energi Bharat Ptroleum. Kepolisian dan rumah di kota Imphal menyebut korban tewas mencapai 6 orang. Sedangkan korban luka

mencapai 100 orang termasuk 33 orang di antaranya mengalami luka serius. "Ini merupakan gempa bumi terbesar yang pernah dirasakan di Imphal," tutur salah satu pekerja penanggulangan bencana setempat, Kanarjit Kangujam, kepada Reuters melalui telepon. Petugas penyelamat berjuang mencari orang- orang yang diyakini masih terkubur reruntuhan gedung. Tidak diketahui pasti ada berapa orang tertimbun reruntuhan. Upaya untuk menyelamatkan korban terhalang oleh terputusnya aliran listrik dan jaringan telekomunikasi. Sementara, orang-orang di Bangladesh dan Nepal dilaporkan sibuk berlarian keluar rumah ketika gempa terjadi. Gempa ini juga dirasa-

GEMBA BUMI — Kerusakan akibat gempa bumi di India berkekuatan 6,8 Skala Richter (SR) yang mengguncang kawasan Asia Selatan, terutama India menewaskan 9 orang. Sedangkan nyaris 200 orang lainnya mengalami lukaluka. REUTER

kan di kota Yangon, Myanmar yang berjarak 1.176 kilometer sebelah selatan pusat gempa di India.

Media di Bangladesh melaporkan tiga orang tewas akibat serangan jantung ketika gempa terjadi.

Sedangkan sedikitnya 90 orang lainnya mengalami luka-luka. Di Myanmar, otoritas meteorologi setem-

Tiga Negara Kecam Eksekusi Massal di Arab Saudi PARIS (HK) — Perancis, Jerman, dan Inggris mengecam tindakan Arab Saudi yang mengeksekusi mati 47 tahanan, termasuk seorang ulama Syiah, Sheikh al-Nimr, pada Sabtu pekan lalu. Kementerian Luar Negeri Perancis menyatakan penye-

salan mendalam atas eksekusi massal tersebut. Perancis menyerukan agar pemimpin negara di kawasan Timur Tengah melakukan segala sesuatu untuk menghindari memburuknya ketegangan sektarian dan agama di kawasan tersebut.

Perancis juga menentang hukuman mati di mana pun dan dalam kondisi apa pun. Sementara itu, Jerman juga menentang pelaksanaan hukuman mati karena dianggap tidak manusiawi. "Eksekusi terhadap Nimr Baqr al-Nimr menambah

keprihatinan kami saat ini tentang ketegangan yang meningkat di kawasan tersebut," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Jerman kepada AFP, Minggu (3/1) . Inggris juga menyampaikan penolakan terhadap hukuman mati. Da-

lam pernyataan yang disampaikan oleh Kementerian Luar Negeri Inggris, disebutkan bahwa Menteri Luar Negeri Philip Hammond secara teratur mengangkat isu-isu hak asasi manusia di negaranegara yang menjadi perhatiannya, termasuk Arab

Saudi. "Inggris menentang hukuman mati dalam segala situasi dan di setiap negara," bunyi pernyataan Kementerian Luar Negeri Inggris. Dalam pernyataan itu, Inggris tidak secara langsung menyinggung soal eksekusi Nimr. Men-

pat menyatakan tidak ada laporan korban jiwa maupun kerusakan akibat gempa ini. (dtc)

teri Luar Negeri Inggris untuk Timur Tengah Tobias Ellwood menyatakan bahwa pemerintah Inggris telah menyampaikan kekecewaan mereka atas eksekusi massal tersebut kepada pejabat di Arab Saudi. Ia juga merasa terganggu oleh meningkatnya ketegangan di Timur Tengah dalam 24 jam terakhir. (kcm)

Editor: Arment, Layouter: Ariyandi Restu K,


Selasa, 5 Januari 2016

Iklan

16


CMYK

Selasa, 5 Januari 2016

Kepri Raya

17

Lanjutan Proyek Jembatan Dompak

2016 Pemko Hanya Lakukan Normalisasi

Adendum Kontrak Langgar Hukum

Lis Tinjau Lokasi Rawan Banjir

TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri memberikan tambahan waktu (Adendum) 4 hingga 6 bulan pengerjaan Jembatan I Dompak yang roboh kepada PT Wijaya Karya (Wika) untuk menyelesaikan progressnya. Padahal perpanjangan kontrak lanjutan pembangunan jembatan tersebut dinilai melanggar hukum dan bisa dipidana. Seharusnya, lanjut Jusri, perusahaan yang mengerjakan Liputan Tanjungpinang jembatan ambruk ini tidak boleh lagi melakukan perpan“Kita akan mejangan pengerjaan. laporkan ke Mabes Karena telah dinilai Polri dan Komisi gagal dalam memPemberantasan Kobangun Jembatan rupsi (KPK) di Jakartersebut. ta, terkait dengan per“Pembangunan panjangan kontrak Jembatan I Dompak ini. Karena sudah jelas yang roboh ini yang perpanjangan jemmerupakan proyek batan yang roboh ini multy years sudah dinilai menyalahi atuhabis masa waktunya. Jusri ran dan bisa dipiDimana sudah selaydana,” kata Ketua LSaknya harus dilelang ulang. M Gerakan Tuntas Korupsi Jika hal tersebut dilanjutkan, (Getuk) Provinsi Kepri Jusri Adendum Kontrak Hal 18 Sabri, Senin (4/11).

Reza

Hasil Audit Tidak Jelas TANJUNGPINANG (HK) — Ketua DPC Partai Gerakan Indonesia raya (Gerindra) Kabupaten Bintan, Ir Efendi Hartadinata mengatakan, hasil audit dari manajemen konstruksi (MK) dan Komite Keselamatan Jembatan dan Terowongan (KKJTJ) tidak jelas. Karena kurang diumumkan secara luas ke publik hasilnya, sehingga masyarakat tidak mengetahui penyebab ambruknya jembatan tersebut. “Ada indikasi menyelamatkan dana jaminan sebesar Rp15 miliar dalam proyek ini, sehingga dari dana tersebut negara telah dirugikan Rp15 miliar. Dengan demikian ada kongkalikong antara pihak kontrak-

tor dengan dinas terkait (Dinas PU Kepri),” kata Sekretaris Komisi III DPRD Kepri periode 2004-2009 ini. Sebelumnya, Pj Gubenur lama Agung Mulyana menuturkan, dari surat izin yang dikeluarkan KKJTJ tersebut menyatakan bahwa kondisi fisik Jembatan I Dompak yang mengalami ambruk pada satu bagian tersebut, pancang betonnya masih dalam keadaan kokoh. Namun, untuk bagian yang ambruknya dihilangkan dilakukan pengerjaan baru. “Untuk itu, Pemprov bersedia melanjutkannya lagi, namun dengan catatan bahwa harus selesai dalam tempo yang kita berikan yakni 46 bulan,” tegas Agung barubaru ini. (eza)

Pelaku Pembacokan Divonis 2,5 Bulan TANJUNGPINANG (HK) — Muhammad Bramanda Gustar alias Ibam (32), selaku pelaku dan terdakwa kasus penganiayaan berupa pembacokan terhadap temannya sendiri, Darmes Renzi alias Darmes (38), akhirnya divonis selama 2 bulan 15 hari (75 hari) oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang dalam sidang, Senin (4/1) Vonis dipimpin majelis hakim Eriusman SH tersebut setara dengan tuntutan jaksa

penuntut umum (JPU), Ricky Setyawan SH dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang dalam sidang sebelumnya. Majelis hakim meyakini terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana penganiyaan yang dilakukan dengan direncanakan terlebih dahulu dan menyebabkan korban Darmes mengalami luka berat. Pelaku Pembacokan Hal 18

CMYK

TANJUNGPINANG (HK) — Di awal tahun 2016 ini, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah meninjau ke beberapa tempat yang menjadi titik rawan banjir di Kota Tanjungpinang, Senin (4/1). Disertai hujan, Lis langsung meninjau lokasi pertama di Jalan Bunguran, Sei Jang yang didampingi Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tanjungpinang, Amrialis dan Kepala Dinas Kebersihan Pertamanan Dan Pemakaman Kota Tanjungpinang, Almazuar Amal serta Direktur PDAM Tirta Kepri Abdul Kholik Fadjawani. Dalam peninjauan terseLis Tinjau Hal 18

IST

TINJAU BANJIR — Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah beserta rombongan meninjau di kawasan kolam retensi di Jalan Printis, Kota Tanjungpinang, Senin (4/1).

Lis Minta Kejaksaan Ikut Mengawasi

Maret, Empat Mega Proyek Dikerjakan TANJUNGPINANG (HK) — Pembangunan empat mega proyek Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang direncanakan mulai dikerjakan pada awal Maret 2016 mendatang. Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah minta Januari sudah mulai dilelang.Pembangunan yang direncanakan di kawasan Tepi Laut tersebut, yakni Masjid Terapung, Gedung Gonggong, Food Court dan pembangunan revitalisasi lapangan Sulaiman Abdullah. Usai rapat bersama dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Tanjungpinang dan Dinas

Kebersihan Pertamanan Dan Pemakaman Kota Tanjungpinang, di ruang rapat Kantor Dinas PU Kota Tanjungpinang, Senin (4/1), Lis mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan pelelangan pembangunan empat mega proyek tersebut. “Kita targetkan lelangnya pertengahan Januari ini, sudah harus dilaksanakan. Kalau intruksi Presiden, proyek harus dilelang pada Desember 2015 lalu. Tapi kita sudah terlambat. Jadi kita terus menggesa ini, dan saat ini sudah mempersiap-

Hari Ini, Dewan Bertemu Pengusaha Pengawasan Soal UMK TANJUNGPINANG (HK) — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kepri akan mengadakan pertemuan bersama pengusaha-pengusaha yang ada di Provinsi Kepri hari ini, Selasa (5/1). Pertemuan yang dilakukan pimpinan DPRD Kepri bersama Komisi IV DPRD Kepri bersama pengusaha ini merupakan tahap lanjutan terkait pembahasan terkait pengawasan lintas sektoral penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) Kepri pemerintah, buruh serta pengusaha. “Pertemuan ini adalah pertemuan lanjutan. Kami telah bertemu dengan perwakilan dari Buruh dan dan menyerap aspirasinya terkait UMK. Dan kami perlu juga melihat dari sudut pandang pihak pengusahanya,” ujar Wakil Ketua DPRD Kepri Amir Hakim di Kantor DPRD Dompak, Senin (4/1). Amir mengatakan, nantinya

pada pertemuan tersebut pihaknya juga akan menyampaikan presentasi terkait dengan penetapan PP 78 tahun 2015 tersebut dalam pelaksanaannya. “Sebenarnya di dalam PP Nomor 78 tersebut telah di sampaikan bahwa apa apa saja yang harus dilakukan pengusaha dan bagaimana payung hukum pemberian upah tersebut,” ujar Amir. Sehingga hasil dari pertemuan tersebutlah, nantinya dewan akan kembali melakukan pembahasan internal agar persoalan penetapan upah tersebut sesuai berdasarkan aspirasi buruh dan juga pengusaha. Amir mengatakan, pihaknya telah mengundang dewan pengusaha baik dari Kamar Dagang Indonesia (Kadin Kepri) dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo Kepri) untuk dapat bersama-sama duduk membahas dalam mengatasi persoalan terkait dengan UMK ini.(cw99)

kan dokumen-dokumen persiapan pelelangan,” kata Lis. Selain itu, Lis juga meminta kepada dinas terkait untuk melakukan survey lokasi kembali. “Jangan setelah mau dibangun, terjadi masalah seperti lahan dan sebagainya. Itu yang kita tidak mau,” ujar Lis. Selain

Lis Darmansyah

Maret, Hal 18 Empat

Paripurna Masa Sidang 2016 Ditunda TANJUNGPINANG (HK)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepri kembali menunda sidang Paripurna DPRD Kepri yang diagendakan untuk membuka masa sidang pertama tahun 2016, Senin (4/1). Alasan openundan sidang tersebut dikarenakan hanya dihadiri 16 anggota DPRD Kepri. Dengan jumlah kehadiran anggota dewan tersebut, berdasarkan Tata tertib yang ada bahwa paripurna dapat dilakukan jika dihadiri dengan 2/3 dari total anggota yakni 43 orang yakni sekitar 29 orang. Berdasarkan pantauan, hanya 12 anggota dan 3 pimpinan rapat yang menghadiri paripurna yang dimulai pada pukul 10.00 WIB tersebut. Meskipun pimpinan rapat telah menskors sidang tersebut selama 3 kali 10 menit, namun hanyamampu menambah satu orang anggota saja yang hadir. Sekertaris Dewan Hamidi mengatakan bahwa dari 28 ang-

gota dewan yang tidak hadir dengan keterangan 1 orang dalam keadaan sakit dan 27 orang lainnya izin. Salah seorang anggota DPRD Kepri, Taba Iskandar menuturkan jumlah ketidak hadiran anggota ini, lagi-lagi menjadi alasan tertundanya sidang paripurna. Harusnya, dikatakan Taba, kepada semua anggota dewan untuk patuh dan taat pada aturan. “Sebagai salah satu instansi pemerintah, harusnya jika tidak hadir melampirkan surat keterangan apakah itu sakit ataupun izin,” kata Taba yang menyayangkan Ketidakhadiran anggota DPRD ini. Sementara itu, Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak mengatakan bahwa ia memaklumi ketidakhadiran sebagian anggota dewan pada hari pertama pasca libur tahun baru ini. Paripurna Masa Hal 18

Pergub Makan Minum Pegawai Rugikan Banyak Pihak TANJUNGPINANG (HK) — Penjabat Gubernur Kepri sebelumnya, Agung Mulyana telah mengeluarkan peraturan gubernur (Pergub) Nomor 52 tanggal 28 Desember 2015 tentang makan minum bagi pegawai di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri. Pergub yang diberlakukan mulai Senin (4/1) kemarin meniadakan catering makan minum mulai dari Tenaga Kerja Harian Lepas (TKTHL), Pegawai Tidak Tetap (PTT) hingga Pegawai Negeri Sipil (ASN). Dengan peraturan tersebut, maka pegawai baik honor-

er maupun pegawai tetap yang selama ini mendapat sarapan pagi dan makan siang dari perusahaan catering yang telah ditunujuk ditiadakan dan diganti dengan uang makan sebesar Rp25 ribu per orang. Peraturan ini menuai kecaman dari berbagai pihak, terutama pengusaha catering yang selama ini mencari nafkah di kantor Pemprov Kepri, kantor dinas dan DPRD Kepri. “Dengan adanya pergub tersebut, maka banyak pihak yang dirugikan. Seperti efesiensi kerja pegawai tidak maksimal. Dengan demikian,

efesiensi kerja pegawai akan berkurang,” ujar pengurus Asosiasi Perusahaan Jasa Boga Indonesia (APJBI) Provinsi Kepri, Jusri Sabri, Senin (4/1). Jusri menjelaskan, sebagai contoh selama ini saat adanya catering di kantor Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Pemprov dan DPRD Kepri, pegawai banyak yang mendapat sarapan dan makan siang di kantor. Sehingga, pelayanan yang diberikan kepada masyarakat lebih mnaksimal, karena mereka sudah disiapkan sarapan dan makan siang. Dengan

demikian, kinerja yang dilakukan lebih baik. Namun, lanjut dia, dengan digantinya uang makan tersebut, maka pegawai akan keluar kantor saat jam istirahat untuk mencari makan siang. Sehingga jam kerja pegawai tidak efisien lagi, karena pegawai yang keluar kantor untuk makan di luar bisa memakan waktu sampai dua jam bahkan lebih. “Bagaimana dengan pegawai yang berstatus PTT dan TKHL, apakah mencukupi bagi mereka makan di luar dengan Pergub Makan Hal 18

Editor: Afrizal, Layouter: Andika Kurniawan


Selasa, 5 Januari 2016

Tanjungpinang

18

Lis-Syahrul Ziarah ke Makam Raja TANJUNGPINANG (HK) — Memperingati hari lahirnya Kota Tanjungpinang ke-232, Rabu 6 Januari besok, Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang, FKPD, DPRD, serta pejabat di lingkunan Pemko Tanjungpinang juga akan melakukan ziaran ke makam-makam para rajaraja dan pendiri Kota Tanjungpinang. Rico Barino Liputan Tanjungpinang Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Tanjungpinang Riono, kemarin.

Ia mengatakan pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang diwajibkan mengenakan baju kurung saat berdinas mulai Senin-Jumat (4-8/1). “Sedangkan untuk sekolahsekolah dan pegawai, guru dan siswanya wajib mengenakan baju kurung dari Senin- Sabtu (4-9/1)

Dari Halaman 17

Paripurna Masa “Mungkin mereka masih silahturahmi sama keluarganya yang berada di luar daerah, atau mungkin ada kepentingan lain. Kami maklumi apalagi ini hari pertama setelah libur Natal dan Tahun Baru,” kata Jumaga. Jumaga menjelaskan, keterangan izin yang diberikan para anggota DPRD yang tak hadir menunjukkan mereka menyadari adanya agenda

yang seharusnya diikuti pada Senin kemarin. “Tapi mungkin mereka memang tidak bisa hadir,” tegas Jumaga. Terkait absen yang sering kali dilakukan anggota DPRD ketika adanya agenda, Jumaga mengaku, DPRD memiliki kode etik. Yang mana seorang anggotanya tak hadir selama enam kali berturut-turut dalam

paripurna. “Sekarang ini ada sih yang sudah sampai empat kali, tapi belumlah ada yang sampai enam kali,” tutur Jumaga. Jika nantinya, lanjut Jumaga ada yang absen atau tidak hadir dalam rapat 6 kali berturut-turut barulah dapat ditindak dan yang bersangkutan dapat dilaporkan ke Badan Kehormatan (BK).(cw99)

Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) meminta pengawasan bersama mengenai proyek-proyek ini. “Kita betul-betul minta diawasi, mengantisipasi permasalah dikemudian hari. Jadi kita terbuka saja dan secara transparan. Untuk mengantisipasi hal-hal kemudian hari yang jadi permasalahan hukum,” pungkas Lis. Di tempat yang sama, Plt Kepala Dinas PU Kota Tanjungpinang, Amrialis mengatakan dalam pembangunan empat mega proyek tersebut pihaknya hanya melelang proyek pembangunan revitalisasi Lapangan Sulaiman Abdullah. “Untuk Masjid Terapung dan Food Court, saya dengan yang di tata kota. Kami hanya

stadion, yang saat ini masih menunggu hasil DED -nya. Mungkin minggu ini sudah selesai,” ungkap Amrialis. Apabila DED sudah selesai, kata Amrialis, pihaknya akan mempelajari dulu DED tersebut. Dan kemudian mempersiapkan dokumen-dokumen pelelangan. Selesai itu, dibentuk Pokja yang kemudian diumumkan. “Target kita, pertengahan Januari ini harus lelang. Tak mungkin kita menunggu lagi, karena APBD kan sudah disahkan. Kalau pun belum turun anggaran, kita sudah boleh melelang. Mulai dikerjakan setelah selesai pelelangan. Target 45 hari lelang dan paling tidak awal Maret sudah mulai dikerjakan,” jelas Amrialis.(cw53)

Dari Halaman 17

Maret, Empat menggesa pelelangan tersebut, Lis mengatakan pihaknya akan melakukan koordinasi dengan pihak kejaksaan mengenai Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D), yang dibuat untuk mengawal penyerapan anggaran daerah. “Nanti Sekdako Tanjungpinang dan Inspektorat akan berkoordinasi dengan kejaksaan. Intinya kita minta pendampingan. Supaya apabila ada proses-proses administrasinya kurang, atau bisa berdampak pada kemudian hari tentunya bisa diantisipasi,” jelas Lis. Dikatakan Lis, selain pihak kejaksaan untuk mengawasi pembngunan empat mega proyek tersebut, pihaknya telah berkoordinasi dengan Badan

juga,” jelasnya. Pemerintah Kota Tanjungpinang mewajibkan pemakaian baju kurung ini selama seminggu. Menurutnya, baju kurung sebagai simbol budaya Melayu harus dikenakan untuk memperingati hari jadi Kota Tanjungpinang ini. Di tempat terpisah, Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah menyampaikan dalam rangka memperingati hari jadinya Kota Tanjungpinang ini, dapat mengintropeksi diri untuk kedepan membangun Kota Tanjungpinang lebih baik lagi. “Kita harus melakukan intropeksi diri kita di dalam mengrefleksikan bagaimana kita membangun Kota Tanjungpinang jadi lebih

baik. Dan merencanakan kembali kerja dalam jangka waktu lima tahun ini. Dan ditahun ini, kita mulai lagi menata Tanjungpinang sedemikian rupa sebagai pusat

budaya Melayu,” pungkasnya. Dijadwalkan, hari ini, Selasa (5/1) walikota dan wakil walikota Tanjungpinang, FKPD, DPRD, serta pejabat di

Dari Halaman 17

Pergub Makan uang yang diganti Rp25 ribu. Apalagi gaji mereka pas-pasan dan berbeda bila dibandingkan dengan PNS,” katanya. Kalau pegawai yang berstatus honor makan di luar tentunya tidak sebanding dengan uang yang diganti tersebut. Belum lagi kalau pegawai tersebut bekerja di Kantor Gubernur Kepri tidak memiliki kendaraan. Mengingat pusat Kantor Pemprov Kepri di Dompak dan di tempat tersebut makanan mahal dan tidak sebanding dengan uang makan yang diganti. Sehingga pegawai yang makan akan pergi keluar Dompak untuk mencari makan murah.

“Untuk itu, Pergub Nomor 52 tanggal 28 Desember 2015 ini harus ditinjau kembali dan kita minta agar DPRD Kepri segera mencabutnya,” tegas Jusri. Karena, jelas dia, dengan ditiadakannya catering tersebut, maka banyak usaha-usaha kecil yang menggantung dengan catering di kantor Pemerintahan Provinsi Kepri akan kesulitan mengais rezeki. Seperti diketahui usaha catering ini yang mensuplai makan minum di kantor SKPD Kepri dan DPRD Kepri di Dompak tercatat sebanyak 28 tempat usaha. Dan jika Pergub Nomor 52 tanggal 28 Desem-

ber 2015 diterapkan akab berdampak buruk terhadap usaha masyarakat yang selama ini telah berjalan. “Satu perusahaan memiliki lima sampai enam karyawan yang dipekerjakan. Bila catering ini ditiadakan, maka berapa banyak orang yang menggantung di usaha ini menjadi pengangguran,” kata Jusri. Lebih lanjut dikatakan, dengan Pergub tersebut banyak pengangguran bertambah. Pergub ini, kata Jusri, tentunya tidak mencukupi dari biaya yang dikeluarkan dengan hanya Rp25 ribu per hari per orang. (eza)

nang, saat terdakwa bertemu dengan saksi Fan Sofyan alias Yayan, kemudian gabung duduk dan berbincang dengan saksi dan tidak jauh dari saksi korban Darmen Renzi. Kemudian terdakwa mendatangi saksi Darmes Renzi yang sedang berbincang dengan te-

mannya, saksi Yayan. Namun tidak lama berselang, terdakwa pergi mengambil sebuah parang bergagang kayu. Sekitar pukul 00.15 WIB, terdakwa kembali datang ke tempat semula dan mengatakan pada saksi Darmes Renzi.(nel)

yang berkompeten tentang ambruknya salah satu bagian/section dari jembatantersebut,” ujar Sekretaris LKPI Provinsi Kepri ini. Untuk hal lainnya, lanjut Jusri, pihaknya akan menanyakan kepada Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat serta Pimpinan DPRD Kepri maupun Pejabat Gubernur Kepri. Sesuai dengan peraturan, Jusri menjelaskan, pemutusan kontrak sesuai dengan

Peraturan Menteri PU 07/ PRT/M/2011 halaman 104106 kegagalan konstruksi dan kegagalan bangunan halaman 122. Kemudian, penunjukan langusng Peraturan Presiden nomor 70 tahun 2012 pasal 38 ayat 4 huruf a angka 3. Pemutusan kontrak pada Perpres nomor 4 tahun 2015 pasal 91 angka 12, pasal 93 angka 1 huruf A; a2 dan b serta Peraturan Menteri Keuangan multy years nomor 157/ PMK.02/2013.***

Dari Halaman 17

Pelaku Pembacokan Hal tersebut sebagaimana diatur dan diancam pidana melanggar Pasal 351 ayat (2) KUHP. Dalam sidang terungkap, Kejadian berawal, Kamis (29/ 10) sekitar pukul 00.15 WIB, di depan Hotel Panorama, Jalan Haji Agus Salim, Tanjungpi-

Dari Halaman 17

Adendum Kontrak dengan tanpa payung hukum yang sesuai dapat diduga ada hal-hal yang disembunyikan,” jelas Jusri. Lebih lanjut Jusri mengemukakan, jika pekerjaan yang tidak selesai dalam waktu yang telah ditentukan sesuai aturan yang berlaku, maka terjadi pemutusan kontrak dan pencairan jaminan di atas 5 persen dari nilai kontrak serta denda. “Di sini kita lihat ada indikasi menutupi agar perusahaan yang bersangkutan tidak diblack list. Karena sampai dengan sekarang tidak ada pernyataan terbuka dari pihak

lingkunan Pemko Tanjungpinang juga akan melakukan ziaran ke makam-makam para raja-raja dan pendiri Kota Tanjungpinang.***

Dari Halaman 17

Lis Tinjau but, Lis menemukan kondisi drainase yang mengalami pendangkalan oleh lumpur dan sampah. Selain itu, di lokasi ini juga ada pipa PDAM sehingga banyak sampah menyangkut, membuat aliran air tidak lancar dan terjadi banjir. Dikatakan Lis, ia meminta kepada pihak PDAM untuk memperbaiki pipa-pipa PDAM yang berada di darinase dan gorong-gorong. Hal ini, langsung ditanggapi Kholik di tempat, bahwa pihaknya akan merapikan pipapipa yang berada di aliran drainase. “Saya akan merapikan pipapipa yang di dalam drainase ini. Kami akan melakukan koordinasi dengan Dinas PU sebelum dilakukan perbaikan drainase ini,” kata Kholik menanggapi permintaan walikota. Kemudian rombongan ini, melanjutkan “blusukannya” ke Jalan Pemuda tepatnya di depan SMAN 4 Tanjungpinang. Kawasan ini merupakan langganan banjir tiap tahunnya. Walaupun sudah dibangun kolam retensi di Jalan Printis dan Pintu Klip (penghalang pasang air laut) di Sei Jang, kawasan ini tetap banjir ketika hujan deras mengguyur. “Selain melakukan normalisasi drainase yang ada, kita juga merencanakan membuat kembali kolam retensi di SMAN 4 ini. Agar ketika hujan, air tidak langsung turun ke Jalan Pemuda melainkan ke kolam retensi dan langsung mengalir ke laut,” kata Lis. Setelah melihat-lihat kondisi drainase di Jalan Pemuda tersebut, Lis beserta rombongan kembali melanjutkan tinjauannya ke kolam retensi di Jalan Printis. Selain menerima masukan warga dan perangkat RT dan RW setempat, Lis juga menelusuri drainase yang menghubungkan ke kolam retensi tersebut. Usai tinjau banjir, Lis mengimbau masyarakat tidak membuang sampah disembarangan tempat apalagi di drainase. Karena sampah merupakan bagian dari ter-

jadinya banjir, sampah yang menumpuk di drainase menyumbat kelancaran air ketiak hujan. “Untuk mengatasi banjir di Kota Tanjungpinang ini harus secara parsial. Namun harus dilakukan secara sinergis dan berkesinambungan dengan Pemerintah Provinsi Kepri dan Pemerintah Pusat,” pungkasnya. Sementara itu, Plt Kepala Dinas PU Kota Tanjungpinang, Amrialis mengatakan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang tahun ini hanya menganggarkan normalisasi pennggulangan banjir sebesar Rp1 miliar. “Jadi kalau normalisasi saluran itu, hanya apabila terjadi penyumbatan sampah di drainase yang tertutup permanen kita lakukan pembongkaran. Atau terjadi kerusakan pada drainase, kita perbaiki. Dengan tenaga dan alat dari dinas PU sendiri,” jelas Amrialis. Dikatakannya, Dinas PU fokus dalam penanggulangan banjir ini pada beberapa titik yang sangat rawan banjir besar ketika hujan. Seperti, di Jalan Pasopati, Jalan Pemuda, Kampung Kolam, Jalan Sei Jang, Taman Harapan Indah Km 9, Suka Berenang dan Yudowinangun. “Tahun ini, hanya Rp1 miliar saja untuk normalisasi. Namun kalau kurang akan kita tambah pada APBD Perubahan,” ujarnya. Masih dikatakan Amrialis, bahwa apabila keuangan daerah mambaik, pada tahun 2017, Pemko Tanjungpinang baru akan menganggarkan untuk pembangunan drainase primer. Pihaknya merencanakan, untuk drainase primer ini di Kawasan Suka Berenang, yang menghubungkan langsung ke aliran sungai belakang Ramayana Mall. "Untuk drainase primer ini, kita fokuskan di enam titik rawan banjir. Selain Suka Berenang, Yudowinangun, Taman Harapan Indah Km 9, Jalan Pasopati dan Kampung Kolam. Tapi untuk tahun 2016 ini, pembangunan drainase ini kita bekerja sama dengan Satker BWS, yang sudah dikerjakan di kawasan Suka Jadi, km 11," tutup Amrialis.(cw53)

Editor: Afrizal, Layouter: Andika Kurniawan


CMYK

Bintan

Selasa, 5 Januari 2016

19

Izin PT Sun Resort Dipertanyakan Diduga Tak Miliki Amdal BINTAN (HK) — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bintan, kembali mempertanyakan pembangunan kawasan wisata baru di kawasan Wacopek Kijang, Kecamatan Bintan Timur. red). Setahu saya memang Oki Alexander belum ada izin Amdal-nya Liputan Bintan

Pasalnya, pembangunan yang telah dilaksanakan PT Sun Resort itu disinyalir belum mengantongi izin pembangunan dari lembaga terkait, terutama soal izin Analisis Dampak Lingkungan (Amdal). Wakil Ketua Komisi I DPRD Bintan, Daeng Muhammad Yatier mengaku belum mengetahui bila PT Sun Resort telah memiliki izin seperti Amdal dari instansi terkait sebelum pembangunan dilaksanakan. Namun sayangnya, pengelola yang bakal mengembangkan kawasan hutan di daerah Kijang itu telah memulai pembangunan sebelum mengantongi izin resmi untuk membangun di wilayah Bintan. "Saya belum tahu itu ada apa tidak (izin Amdal-

PT Sun Resort tersebut," kata Yatier mempertanyakan, Senin (4/1). Politisi Partai Demokrat itu menegaskan supaya izin-izin yang diperlukan dilengkapi terlebih dahulu agar pembangunan yang dilakukan tidak menyalahi aturan yang sudah ada. Yatier mendesak agar pihak terkait segera mengambil tindakan dalam menyikapi persoalan tersebut. "Kita minta bagian perizinan mengcros cek ulang, karena pembangunan belum ada izin kok sudah dimulai," tegas Yatier. Memang pembangunan kawasan resort baru yang dikelola PT Sun Resort itu telah dimulai tanpa mengantongi izin seperti izin Amdal dari instansi terkait. Hal ini diakui Kepala Badan Penanaman Modal

dan Promosi Daerah (BPMPD) Bintan, Mardiah ketika dikonfirmasi. Menurut Mardiah, izin Amdal PT Sun Resort memang belum ada hingga saat ini. Meski demikian, pihaknya mengaku telah mendapatkan laporan bahwa izin Amdal yang seharusnya dimiliki sebelum memulai pembangunan itu tengah dalam proses pembuatan oleh pihak terkait. "Yang kami ketahui dari pihak perusahaan, izin Amdalnya sedang dalam proses saat ini," terang Mardiah. Mardiah percaya jika perusahaan yang akan mengembangkan kawasan wisata di Bintan bagian Timur itu akan memenuhi izin-izin yang diperlukan sembari pembangunan dilakukan. Apalagi lanjut Mardiah, pengurusan izin yang dikerjakan oleh Pak Agung itu merupakan orang yang dipercaya perusahaan untuk mengurus semua izin yang dibutuhkan. "Izinnya dibuat oleh Pak Agung. Beliau juga yang membuat Amdal PT BRC Lagoi dan BIE Lobam," pungkasnya.(cw95)

Oknum Pegawai Dispenda Tpi Ngaku Tobat Terdakwa Kasus Narkoba TANJUNGPINANG (HK) — Suheriansyah Saputra alias Heri oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Pemko Tanjungpinang ini, mengaku salah dan tobat sebagai pengguna sekaligus pengedar narkotika jenis sabu. Hal itu disampaikannya dalam sidang sebagai terdakwa di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, Senin (4/1). "Saya mengaku salah dan tobat pak hakim. Saya janji tidak akan mengulangi perbuatan sebagai pengguna sabu itu lagi," ucap oknum PNS tersebut, dalam memberikan keterangannya di hadapan majelis hakim dipimpin Eriusman SH didampingi Afrizal SH dan Sugeng SH. Keterangan lain, terdakwa juga mengaku sudah mengenal narkoba sejak ia duduk di bangku kelas 3 SMA silam, sebagai peng-

guna bersama teman-teman sebayanya. "Namun setelah itu saya kembali mengenal narkoba jenis sabu tersebut sejak awal 2015, untuk menambah stamina dalam melaksanakan aktifitas kerja sebagai PNS," ucap terdakwa. Menyangkut perkara ini, terdakwa Heri mengaku sudah dua kali melakukan transaksi menjual narkoba dengan saksi Yusrizal (terdakwa sidang terpisah), sebelumnya ia ditangkap jajaran Satres Narkoba Polres Tanjungpinang, di kawasan Bintan Center KM 9 beberapa waktu lalu. "Sabu tersebut saya jual satu paket ke Yusrizal seharga Rp1 juta, setelah melakukan komunikasi lewat hendpone, kemudian bertransaksi melelaui sistem lempar, menggunakan kotak rokok," ungkapnya. Heri mengatakan, ia mendaptkan sabu tersebut

dari seseorang bernama Hendro (DPO) yang ia kenal lewat salah seorang temannya beberapa waktu lalu. "Saya tidak ada mengambil untung dalam menjual sabu tersebut," ucapnya. Dalam sidang yang sama, saksi Yusrizal mengaku mengenal terdakwa Heri dari rekannya, setelah ia butuh sabu tersebut untuk menambah stamina dalam melaksanakan tugasnya, sebagai penjaga malam. "Saya beli sabu tersebut hanya untuk konsumsi sendiri, bukan untuk dijual," ucap saksi Yusrizal dalam sidang. Dalam sidang juga terungkap, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Ricky Setiawan Anas SH MH dari Kejaksaan Negeri Tanjungpinang dalam surat dakwaannya mengatakan, bermula saat Yusrizal ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Tanjungpinang pada 11 September 2015 lalu.(nel)

OKI ALEXANDER/HALUAN KEPRI

BACA DOA — Apri Sujadi (Baju Putih) ketika membacakan doa di pemakaman ibundanya di TPU Kijang, Kecamatan Bintan Timur. Apri terlihat tetap tegar meskipun harapannya pupus, karena ibunda terlebih dahulu dipanggil kehadapan sang kuasa illahi, Senin (4/1).

Ibuda Apri Sujadi Tutup Usia Selalu Tegar Meski Harapannya Pupus BINTAN (HK) — Hj Saodah Binti Sarkhomi, ibunda tercinta dari Bupati Bintan terpilih, Apri Sujadi tutup usia pada Minggu (3/1) sore sekitar pukul 17.05 WIB. Ibunda Apri Sujadi meninggal dunia dikarenakan sakit yang dideritanya sejak tiga tahun terakhir ini. Kepergian sang bunda kepangkuan Sang Illahi tak lantas membuat Apri larut dalam kesedihan, meskipun ada satu harapan yang pupus dengan kepergian ibunda tercintanya. "Harapan terbesar saya saat ini sampai saya dilantik menjadi Bupati Bintan, saya ingin beliau (Ibunda-red) tetap ada di samping saya dan mendampingi saya. Namun, Allah berkehendak lain dan memilihnya untuk pulang ke hadapan-Nya," ungkap Apri usai pemakaman jasad ibundanya di Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Senin (4/1). Menurut Apri, ibundanya merupakan perempuan yang kuat dan selalu tabah dalam menjalani kehidupan, semasa hidupnya. Ibunda tercinta, kata

Apri, tidak pernah megeluhkan kesusahan kepada anak-anaknya. Putra ke 22 dari 24 bersaudara itu tetap mengaku, kondisi ibundanya mulai terganggu sejak kepulangan dirinya bersama sang bunda ke tanah suci untuk menunaikan ibadah Umroh pada tahun 2012. "Selang beberapa bu lan pulang Umroh, kondisi kesehatan beliau mulai terganggu," ungkapnya lagi. Kasih sayang Apri terhadap sang bunda, memang tak pernah pupus dimakan waktu. Kesibukannya sebagai seorang politisi tak lantas membuatnya melupakan kewajiban besarnya sebagai seorang anak. Sebelum dijemput Sang Ilahi, Apri selalu menjaga kondisi ibunya yang hanya bisa terbaring di ranjang. Bahkan saat Apri sedang berkompetisi dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bintan, Apri tidak melupakan tugasnya sebagai seorang anak dan selalu ada di samping ibunda tercinta meskipun detikdetik pemilihan Bupati Bintan sampai dinyatakan suaranya unggul, ia

Umur 15 Tahun, Berat Arifin Hanya 9 Kg Penderita Gizi Buruk Tak Pernah Dijenguk

BINTAN (HK) — Di usianya yang ke 15 tahun, Muhammad Arifin hanya bisa terbujur tak berdaya di sebuah tilam tanpa alas dalam kamar berukuran 2x2 meter.

Arifin, begitu biasa keluarga memanggilnya, merupakan anak ketiga dari pasangan Yodarso (46) dan Satimah (42) yang sejak umur 2 tahun telah mengidap penyakit hingga menyebabkan pertumbuhan tubuhnya menjadi tidak normal. Bahkan, di usianya 15 tahun saat ini, berat badan Arifin hanya berkisar 9 Kilogram (Kg). Keadaan Arifin semakin diperparah lagi dengan meninggalnya sang ibu pada pertengahan tahun 2015 lalu. Kondisi Arifin semakin tak terawat lantaran yang menjaga dan merawat bocah malang tersebut sejak ditinggal sang ibu. Hanya adik kandungnya yang bernama Novi Partini (14). Ayah Arifin yang berprofesi sebagai buruh bangunan itu kesehariannya selalu bekerja dari pagi sampai sore hari demi mencukupi kebutuhan keluarga. Saat Haluan Kepri mencoba menyambangi kediaman Arifin dan keluarga di Kampung Galang

Batang RT 10 RW 02 Kecamatan Gunung Kijang, jalanan tanah merah sepanjang 3 kilometer lebih di pinggiran bebukitan hutan di kawasan Galang Batang harus ditempuh. Setibanya di sebuah rumah berdindingkan tembok dengan tertutup pepohonan, terlihat beberapa anak kecil menyapa kedatangan para awak media yang hendak melihat langsung keadaan Arifin. Masuk dari pintu utama rumah, dari sisi bagian kiri terdapat sebuah kamar dimana Arifin terbaring. Novi sang adik terlihat tengah terjaga persiss di bagian kaki Arifin yang tengah terbaring lemas. Novi yang ditemui saat itu mengaku, selama ini abangnya hanya bisa terbaring dengan kondisi kaki terlipat dan tidak bisa diluruskan. Kesedihan Novi tak sampai disitu saja melihat kondisi tubuh abangnya yang jauh di bawah berat anak-anak seusianya. Selain mengidap gizi buruk, Novi juga mengungkapkan kalau abangnya sudah lama mengidap gangguan

pada penglihatan yang menyebabkan selama ini tidak bisa melihat orangorang di sekitarnya. Sempat terlintas niat keluarga untuk mengurangi penderitaan Arifin, saat ada informasi akan dilaksanakan operasi mata secara gratis oleh sebuah lembaga di Kota Tanjungpinang, keluarga Arifin berniat untuk mengikutsertakan bocah itu dalam program tersebut. Namun lagi-lagi upaya tersebut tidak berhasil dilaksanakan, mengingat kondisi fisik Arifin yang tak memungkinkan itu. "Waktu itu sempat ingin dioperasi (mata-red), tapi karena abang saya mengidap penyakit jantung lemah jadi tak bisa dioperasi kata dokternya," ungkap Novi di kediamannya, Senin (4/1). Karena tak memenuhi syarat untuk dioperasi, akhirnya pihak keluarga memutuskan untuk membawa pulang lagi Arifin ke rumah. Sejak saat itulah, Arifin hanya dibiarkan begitu saja di rumah. Jika kondisi Arifin memburuk, terkadang

tidak pernah hengkang dari samping ibundanya. Kepatuhan Apri kepada ibundanya membuat kariernya terus melejit. Mundur dari jabatannya sebagai Wakil Ketua II DPRD Kepri dan mencalonkan sebagai Calon Bupati Bintan hingga ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Bintan, tak membuatnya melupakan jasajasa ibundanya. Hal ini diakui abang Kandung Apri Sujadi, Darto yang mengakui bahwa adiknya sangat patuh kepada orang tuanya. Ketika semasa hidup ibunda, adiknya (Aprired) yang selalu menyenangi hatinya bahkan apa yang diminta sang ibunda tak pernah terlontarkan kata "nanti atau tidak". Melainkan langsung dipenuhinya. "Apri anak yang sangat disayangi ibu semasa hidupnya. Begitu juga ia tidak pernah lepas dari ibunda. Jika hendak melakukan sesuatu, adik saya itu selalu minta izinnya, barulah dilakukan," beber Darto. Bahkan ketika hendak mencalonkan diri sebagai Bupati Bintan pada kompetisi Pilkada Bintan 2015 lalu, kata Darto, adiknya meminta dibawa pergi berobat ke Puskesmas terdekat dan rumah sakit yang ada di Kota Tanjungpinang. Kebetulan saat itu, ayah Arifin tengah bekerja di Kota Tanjungpinang. Melalui sambungan telpon beberapa menit, Yodarso mengaku anaknya memang sejak umur dua tahun sudah mengidap penyakit stip. Ia tak memungkiri jika instansi terkait seperti dari Dinas Kesehatan Kabupaten dan Provinsi telah menyambangi kediamannya untuk melihat

izin dan restu dari ibunda terlebih dahulu. Jika saat itu ibunda tidak setuju adiknya tidak akan melanggar titah ibunda. Namun, karena ibunda saat itu setuju, maka Apri melakukan semua itu dengan penuh semangat dan pantang menyerah. Kata Darto, adiknya (Apri-red) pernah menitip pesan, dalam meniti kariernya sebagai politisi di legislatif hingga berhasil menduduki kursi eksekutif. "Semua itu dilakukannya sebagai amanah kepada ibunda yang telah merestuinya. Sehingga Apri selalu tegar dan tidak pernah mengeluh dengan berbagai kondisi yang dialami. Kita doakan agar ibunda diterima disisi Allah SWT," pungkas Darto. Pantauan di lapangan, dari mulai kabar duka terdengar, kediaman ibunda Apri Sujadi di Kolong Enam Kijang, Kecamatan Bintan Timur, seja Minggu malam terus dipadati pelayat baik dari masyarakat maupun dari kalangan pejabat. Saat proses pemakaman ibunda berlangsung. Apri yang menyaksikan terlihat tetap tegar meskipun matanya berkacakaca.(cw95) kondisi putranya itu. "Sudah mas, waktu itu pernah datang Dinkes Bintan dan Provinsi ke sini melihat anak saya. Sempat memberikan susu dan makanan penunjang gizi lainnya. Tapi sudah lama ini belum ada lagi," ungkap Yodarso di ujung telpon. Memang selama dirinya bekerja, yang merawat dan menjaga Arifin putra ketiganya itu adalah adiknya (Novi-red), karena dirinya harus bekerja demi mencukupi kebutuhan keluarga dalam kesehariannya. (cw95)

OKI ALEXANDER/HALUAN KEPRI

MUHAMMAD Arifin (15) ditemani sang adik Novi Partini (14) saat berada di dalam kamar berukuran 2x2 meter di rumah yang beralamat Kampung Galang Batang RT 10 RW 02 Kecamatan Gunung Kijang , Senin (4/1). Editor : Afrizal, Layout : Ariyandi Restu K.

CMYK


Selasa, 5 Januari 2016

Hukum & Kriminal

20

IPM Harap Polisi Berantas Judi BATAM (HK) — Ikatan Persaudaraan Mubaliq (IPM) Kepri berharap Kepolisian Daerah (Polda) Kepri untuk memberantas segala bentuk perjudian yang ada di Kepri umumnya dan Batam khususnya. tas kegiatan tersebut. Indra Kusuma Ketua Dewan Syuro IPM KeLiputan Batam

Harapan ini muncul dari maraknya aktivitas permainan judi di Kepri saat ini sepertinya tidak mampu diberantas. Terbukti, belum ada upaya dari pemerintah daerah dan pihak kepolisian untuk memberantas segala bentuk perjudian itu. Aktivitas perjudian, baik judi jackpot, sie jie dan sejenisnya serta dadu gunjang makin ramai dilakukan. Terkesan para Aparat penegak hukum tutup mata untuk memberan-

pri, Didi Suryadi berharap kepada Kapolda Kepri yang baru Brigjen Pol Sambudi Gustian untuk dapat memberantas segala bentuk perjudian di wilayah Kepri, terkhusus Kota Batam. "Dengan bertugasnya Kapolda Kepri yang baru di tahun yang baru ini tentu punya semangat baru untuk menciptakan suasana kondusif di wilayah Kepri terkhusus di Kota Batam menuju kota yang madani," Kata Didi Kepada Haluan Kepri, Senin (4/1). Tak hanya praktek perjudian, praktek prostitusi juga

harus di berantas. "Tentu harapan kita kepada Kapolda yang baru ada gebrakan untuk memberantas praktek perjudian dan praktek prostitusi," harapnya. Didi menegaskan IPM secara tegas menolak praktik perjudian dalam bentuk apapun. "Selain juga bisnis esek-esek yang kini juga menjamur di Batam, bahkan banyak tempat yang berkedok panti pijat namun didalamnya adalah bisnis prostitusi, ini yang harus di berantas, " tegasnya. Didi juga menyampaikan dampak dari perjudian ini sangat berbahaya bagi masyarakat dan juga generasi muda bangsa, menyusul sulitnya perekonomian saat ini. Apapun bentuk praktek perjudian kalau terus dibiarkan, lanjut Didi akan berdampak sangat buruk bagi citra penegak hukum di Kepri.***

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

Gunawan Hendra Limbong (20), yang ditemukan tewas gantung diri yang diduga akibat depresi ketika akan dimakamkan, Senin (4/1).

Depresi, Pengangguran Gantung Diri BATAM (HK) — Gunawan Hendra Limbong (20), nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri dipintu kamarnya menggunakan kabel listrik di rumahnya, lantaran diduga depresi, Kavling Kamboja Blok W No 6, Sagulung Senin (4/1) sekitar pukul 03.30 WIB. Berdasarkan informasi yang didapat dilokasi, sebelum korban mengakhiri hidupnya, diduga diketahui keluarganya sedang lagi cekcok mulut antara ibunya dengan bapaknya, lantaran korban diduga semasa hidupnya bergabung dengan anak funk diseputaran Sagulung. Korban pun sempat bekerja disalah satu galangan seputaran Sagulung. Korban, Gunawan Hendra yang merupakan anak pertama gantung diri diketahui oleh adiknya Siti Hartini ketika sedang bangun dari kamarnya untuk ke kamar mandi. Ia pun sontak menangis saat melihat abangnya sudah meninggal dunia. Saat korban gantung diri, tampak terlihat lidahnya menjulur, sementara kabel yang digunakan bunuh diri masih tertempel dibagian lehernya. Ibunya, Mahdarita pun langsung histeris melihat jas-

adnya anaknya sudah meninggal dunia. Dari suara tangisan ibunya dan ibunya menjadi mengundang perhatian warga sekitar. Bahkan, ibunya dan anak perempuannya sempat membanguni abangnya, namun nyawanya tak tertolongkan lagi. Selang kemudian, warga sekitar pun langsung menghubungi pihak kepolisian sektor Sagulung. Mendengar kejadian tersebut, pihak kepolisian Sagulung pun langsung menuju lokasi untuk olah tempat kejadian perkara (TKP). Di TKP pun anggota Polisi langsung mengevakuasi korban ke rumah sakit otorita Batam (RSOB) Sekupang. Sementara itu, Kanit Reskrim Sagulung, Iptu Iwan Nofriawan membenarkan kejadian tersebut. Setelah kita kelokasi kejadian, anggota pun mencari penyebabkan, saat itulah anggota Polsek menemukan isi pesan untuk minta maaf dengan isinya " Abang minta maaf selama ini sudah repotin keluarga". Iwan juga mengatakan, saat korban dibawa bersama Mahdarita, ibu kandungnya ikut ke rumah sakit otorita Batam untuk divisum. Kemudian setelah itu, korban murni

bunuh diri, dan tak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan dibagian tubuhnya. " Korban (Gunawan Hendra Limbong, red) murni bunuh diri menggunakan kabel dipintu kamarnya, dan saat divisum tak ada ditemukan tanda-tanda kekerasan dibagian tubuhnya," ujar Iwan diruang kerjanya saat dikonfirmasi. Oleh karena itu, korban pun langsung kita serahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan. Sebelum korban pun meninggal dunia, korban pun sempat menulis pesan kepada orangtuanya yang didapati dari handpone genggamannya. " Kemungkinan korban diduga depresi karena keluarganya sedang cekcok mulut, akhirnya nekat mengakhiri hidupnya. Korban pun sempat menulis isi pesan untuk minta maaf kepada keluarganya," ujarnya Iwan kembali. Hingga berita diberitakan, sekitar pukul 15.30 WIB sore harinya, jenazah korban pun dibawa dari rumah sakit setelah dimandikan. Dan rencananya hari itu juga jasad korban dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Sei Temiang. (ded)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter : Nazar


Selasa, 5 Januari 2016

21

VALENCIA (HK) — Sebuah pertandingan yang sangat penting dilakoni oleh nahkoda Real Madrid, Rafael Benitez saat bertandang ke markas Valencia pada Giornada ke-18 La Liga, Senin (4/1) dinihari WIB. Valencia merupakan klub yang melambungkan nama Rafa sebagai pelatih papan atas Eropa. Pertandingan berjalan sengit sejak awal pertandingan. Madrid sukses mencetak dua gol lewat aksi Karim Benzema dan Gareth Bale. Sementara Valencia mampu mengimbangi lewat aksi Dani Parejo dan Paco Alcacer. Tampil dengan kekuatan penuh, tim tamu berupaya mengambil inisiatif serangan sejak awal sekaligus memaksa Valencia menumpuk pemainnya di barisan pertahanan. Trio BBC, Bale-Benzema-Cristiano Ronaldo, menjadi tumpuan serangan Madrid. Manjur. Berkat

kerjasama apik tiga pemain ini Madrid mampu memecah kebuntuan pada menit ke-16. Berawal dari kecermatan Benzema memotong umpan pemain lawan, bola digulirkan kepada Bale, dengan tumit bola langsung pindah ke kaki Ronaldo sebelum kembali kepada Benzema yang dengan tentang membobol gawang Valencia. Gol yang membuat tim besutan Gary Neville dalam tekanan. Serangan mulai mereka bangun dengan bertumpu pada Paco Alcacer di depan. Setengah jam laga berjalan, Joao Cancelo mendapat peluang terbuka untuk menyamakan kedudukan namun sundulannya masih belum tepat sasaran. Gelombang serangan Valencia akhirnya membuat Madrid terte-

Marquinhos Gerah di PSG BEK Paris Saint-Germain, Marquinhos mulai mempertimbangkan masa depannya di Parc des Princes. Marquinhos mengisyaratkan mulai gerah setelah sering hanya menjadi pemanis bangku cadangan PSG. Selama tiga musim memperkuat PSG, Marquinhos mencatatkan 90 penampilan di semua ajang. Sejak musim lalu, Marquinhos hanya berstatus pelapis duet David Silva dan Thiago Silva di jantung pertahanan. "Seperti semua pemain lainnya, aku selalu ingin menjadi starter. Namun kami harus menghargai keputusan pelatih dan manajemen," ungkap Marquinhos, seperti dilansir JDD. "Masih ada enam bulan hingga PSG meraih titel juara. Setelah itu, kita lihat apa yang akan terjadi," tutup bek berusia 21 tahun tersebut. (glc)

kan. Satu menit jelang turun minum, Kleper Laveran Lima Ferreira, lebih sohor dengan nama Pepe, melanggar Andre Gomes di kotak penalti. Sepakan penalti sukses diek- sekusi oleh Dani Parejo. Skor imbang 11 menutup babak pertama. Tak puas dengan hasil imbang, Real Madrid kembali mengambil inisiatif serangan pada babak kedua. Marcelo mulai aktif maju ke depan untuk membantu serangan. Hal yang sama juga dilakukan oleh kubu Valencia. Beberapa kali Andre Gomes melepas sepakan jarak jauh. Menit ke-65, Ronaldo menuntut penalti saat ia terjatuh dalam sebuah duel dengan bek Valencia Andennour, na- mun wasit bergeming. Berselang

beberapa detik saja dari insiden tersebut, Madrid bermain dengan 10 pemain. Matteo Kovacic mendapat kartu merah karena melanggar Joao Cancelo. Lewat tendangan bebas, Toni Kross mengirim umpan yang kemudian berhasil dijangkau Gareth Bale dengan sundulannya. Madrid berbalik unggul 21. Namun, Valencia langsung memberikan respon kilat. Satu menit kemudian, sundulan Paco Alcacer sukses menembus kawalan

Marquinhos

Keylor Navas. Skor 2-2. Skor sama kuat ini terjadi hingga akhir pertandingan kendati kedua kubu tetap silih berganti melempar serangan. (bln)

Pochettino Senang Sekaligus Kecewa Pochettino

LIVERPOOL (HK) — Tottenham Hotspur mesti berbagi angka dengan Everton usai bermain imbang 1-1 di Goodison Park. Manajer Spurs Mauricio Pochettino senang dengan performa timnya tapi tidak demikian dengan hasil akhirnya. Melawat ke markas Everton, Tottenham justru dominan di 45 menit pertama. Serangan demi serangan dilancarkan Spurs dan percobaannya sempat dua kali menghantam tiang

gawang Everton melalui Harry Kane dan Ben Davies. Namun, di saat tertekan justru The Toffees berhasil mencuri gol lebih dulu melalui eks Tottenham, Aaron Lennon di menit ke29. Meski demikian keunggulan tersebut tidak berlangsung lama karena di penghujung babak pertama, Dele Alli membawa Spurs menyamakan skor. Usai turun minum, pertandingan lebih seimbang dengan kedua kesebelasan melakukan jual-beli

serangan. Akan tetapi tidak ada gol tambahan yang tercipta sampai pertandingan bubar. "Tadi adalah sebuah pertandingan yang hebat, sangat menghibur. Tapi perasaan saya adalah saya senang dengan usahanya tapi di waktu yang sama kami kehilangan dua poin," ucap Pochettino seusai pertandingan di BBC Sport. "Permainan kami di 45 menit pertama adalah salah satu yang terbaik sejauh ini, tapi kami sedikit kurang

beruntung karena Everton bisa

mencetak gol." "Mentalitas kami kuat, ambi ambisius. Goodison adalah tempat yang sulit untuk mendapatkan

hasil bagus. Everton juga adalah tim yang tangguh, kami mesti bangga, kami selalu mencoba dan memenangi laga. Terkadang di sepakbola, ada yang tidak mungkin." Satu tambahan angka yang didapat The Lilywhites menjaga mereka dalam perburuan gelar. Spurs tetap di urutan keempat klasemen dengan 36 poin, terpaut enam angka dari rival sekotanya Arsenal di posisi teratas. (dtc)

Editor: Ricoh, Layouter: Mario S, Grafis: Richo Ray


CMYK

Bisnis

Selasa, 5 Januari 2016

22

Suku Bunga KUR Turun Jadi 9 Persen

MRD

MENTERI Koperasi dan UKM, Gede Ngurah Puspayoga bertemu masyarakat dan menjelaskan penyaluran KUR 2016 yang ditarget mencapai Rp100 triliun hingga Rp120 triliun.

JAKARTA (HK) — Pemerintah kembali menurunkan suku bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari 12 persen menjadi 9 persen. Penurunan bunga ini berlaku mulai Senin (4/1). Menteri Koperasi dan UKM, Gede Ngurah Puspayoga mengatakan, penyaluran KUR 2016 ditarget mencapai Rp100 triliun hingga Rp120 triliun. Sedangkan penyaluran KUR tahun 2015 hanya Rp22 triliun atau sekitar 72 persen dari target Rp30 triliun. “Capaian ini sangat bagus mengingat penyaluran KUR tahun 2015 baru mulai 18 Agustus 2015. Kami mengapresiasi bank-

bank pelaksana atas kerja kerasnya hingga 31 Desember 2015 tercapai penyaluran Rp22 triliun,” kata Menteri Puspayoga, Jakarta, Senin (4/1). Di tahun 2016, komite kebijakan telah memutuskan penyaluran KUR ditingkatkan hingga Rp100 triliun dan bunga turun menjadi 9 persen. Penyaluran masih dilakukan oleh tiga bank BUMN, yakni Bank Rakyat Indonesia, Bank Mandiri dan Bank Negara Indonesia (BNI). Selanjutnya dua bank swasta, yaitu Bank Sinar Mas dan May Bank yang khusus menyalurkan KUR bagi TKI. Serta

ada dua BPD, yakni BPD Kalimantan Barat dan BPD Nusa Tenggara Timur. Puspayoga menegaskan, pemerintah juga membuka peluang bank swasta lain berpartisipasi menyalurkan KUR. Menurut dia, saat ini ada 10 bank swasta yang tengah diseleksi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Di samping itu, ada 6 Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang akan juga akan menyalurkan KUR. “Kami berharap 10 bank swasta tersebut memenuhi persyaratan sehingga penyaluran KUR akan lebih cepat dan sasaran tercapai,” tutup Puspayoga.(mrd)

Untuk Dana Siaga

Pemerintah Stop Utang JAKARTA (HK) — Kementerian Keuangan mengaku puas dengan pencapaian kinerja Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Perubahan 2015 dan kemampuan menerbitkan surat utang guna mencari pembiayaan. Melihat capaian ini, pemerintah akan menghentikan pembuatan komitmen pinjaman siaga (stanby loan) dari beberapa kreditur untuk tahun depan. Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, Robert Pakpahan menyebut, setiap tahunnya pemerintah rutin mengaktifkan pinjaman siaga yang diperoleh dari beberapa pihak. Seperti pada tahun lalu, pemerintah telah mengantongi komitmen pinjaman siaga sebesar USD 5 miliar. "Dalam beberapa tahun, kita selalu punya standby loan aktif untuk menghadapi turbulensi. Dari USD 5 miliar pinjaman siaga yang aktif, kita tap in atau tarik pinjaman dari Bank Dunia USD 2 miliar dan ADB USD 500 juta karena bunganya lebih murah," ujar Robert di kantornya, Jakarta, Senin (4/1). Sementara pinjaman dari pemerintah Australia sebesar USD 1 miliar dan Japan Bank for International Cooperation (JBIC) USD 1,5 miliar tidak ditarik karena dianggap sudah cukup dari dua lembaga internasional tersebut. Hingga akhir 2015, seluruh komitmen pinjaman siaga tersebut masuk expiry date (kadaluarsa) dan pemerintah enggan mengaktifkan kembali karena beberapa alasan. "Pemerintah Indonesia tidak ada niat sementara ini membuat atau memperpanjang pinjaman siaga baru lagi untuk berjaga-jaga karena baik dari segi penerimaan dan kredibilitas kita dalam mencari utang sudah bisa lebih independen," imbuhnya. Dengan adanya penghentian komitmen tersebut, lanjut Robert, pemerintah yakin bisa menambah utangan dengan menerbitkan surat utang kapan saja mengingat data-data ekonomi makro Indonesia mengalami perbaikan dan masih dipandang bagus oleh investor. "Volume penerimaan kita makin besar, rasio utang pemerintah terhadap PDB baru 27 persen, sistem lelang domestik dan penerbitan SUN valas reguler sudah dikenal dan dipercaya banyak investor. Jadi kami putuskan tidak buat stanby loan baru," jelas Robert. Hal ini juga diperkuat dengan pengalaman pemerintah Indonesia untuk mencari dan menerbitkan surat utang saat terjadinya guncangan pereko-

nomian hebat melanda seluruh dunia, termasuk Indonesia. "Kami sempat kesulitan menerbitkan surat utang valas, lelang surat utang. Tapi pemerintah cukup kredibel sehingga hal itu bisa teratasi. Penerimaan pajak ke depan yang diperkirakan lebih baik, tidak usah utang banyak-banyak walaupun kerjasama multilateral dan bilateral tetap ada," pungkasnya. Utang Rp329 T Pemerintah memperkirakan realisasi defisit anggaran 2015 sebesar 2,9%. Defisit ini ditutup dengan pembiayaan dari utang sebesar Rp 329,4 triliun. Sumber pembiayaan itu antara lain berasal dari pinjaman multilateral, penerbitan SBN (Surat Berharga Negara), dan pinjaman siaga. Misalnya, US$ 2 miliar pinjaman siaga di Oktober 2015, pinjaman program yang bukan siaga sebesar Rp 10,65 triliun, pinjaman siaga Asian Development Bank (ADB) sebesar US$ 500 juta ditarik Desember 2015. "Secara agregat pinjaman siaga Rp 46,37 triliun, SBN Rp 60,48 triliun. Keberhasilan ambil pinjaman siaga cukup baik karen ini yang terbesar yang pernah diambil dan sangat membantu financing 2015," ujar Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Robert Pakpahan, dalam jumpa pers di Kemenkeu, Senin (5/1) Selain itu, Robert menjelaskan, pemerintah melakukan upsizing (menaikan) lelang SBN sebesar Rp 9 triliun, dan ada Rp 26,7 triliun private placement dari BLU (Badan Layanan Umum). Kemudian, ada front loading atau lelang SBN cukup besar di awal 2015. "Front loading 63% di awal tahun, sehingga waktu terjadi lelang di semster I 2015 cukup berhasil, kami sering oversubscribe. Jadi, financing di semester I dengan front loading bantu keuangan pemerintah," kata Robert. Robert menambahkan, penerbitan SBN gross mencapai Rp 514 triliun, sedangkan secara netto sebesar Rp 361,6 triliun. "Kalau breakdown SBN gross, domestik Rp 401 triliun dan valas Rp 112,9 triliun. SUN konvensional Rp 395,5 triliun, dan Rp 118,5 triliun dalam SBN Syariah," jelas Robert. (mrd/kom)

KOM

TANDA LARANGAN — Petugas kasir memasang tanda larangan anak di bawah umur membeli rokok, di Indomaret, Jakarta Pusat. Program tersebut ditujukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pelarangan pembelian produk tembakau oleh anak-anak di bawah 18 tahun.

Beras, Rokok, dan Cabai Picu Kemiskinan BENGKULU (HK) — Badan Pusat Statistik (BPS), Provinsi Bengkulu mengungkapkan terdapat beberapa komoditas yang memberi sumbangan kemiskinan di daerah itu. Di antaranya beras, rokok kretek dan filter, serta cabai merah. Pada September 2015 jumlah penduduk miskin di Bengkulu mencapai 3.228.3000 orang atau 17, 16 persen, bertambah sebanyak 633.000 orang dibandingkan penduduk miskin pada September 2014 yang besarannya hanya 3.165.000 ribu orang atau 17,09 persen. Sepanjang lima tahun jumlah penduduk miskin di

Bengkulu selalu di atas 300.000 orang atau berada di angka 17 persen. Jumlah penduduk ini sempat menyentuh angka 18,34 persen pada Maret 2013. Jumlah ini sangat jauh di bawah angka kemiskinan nasional 11 persen. “Dari beberapa survei komoditas pemicu kemiskinan ternyata, beras, rokok, dan cabai merah di urutan teratas,” kata Kepala Bidang Statistik Sosial, BPS, Provinsi Bengkulu, Timbul Silitonga, Senin (4/1). Komoditas beras di daerah perkotaan menyumbang garis kemiskinan beserta kontribusinya dalam persentase mencapai 16,58 persen, di per-

CMYK

tekanan. Harga minyak rendah, membuat harga komoditi turun, kemudian waspada ada periode superdolar, yaitu dolar cenderung menguat,” ujarnya di Jakarta, Senin (4/1). Kemerosatan rupiah juga tidak terlepas dari penaikan suku bunga bank sentral Paman Sam. “Bagi Indonesia dan

kayu bakar. Dari data ini, Kepala BPS Provinsi Bengkulu, Dody Herlando, menekankan agar pemerintah daerah setempat dapat meningkatkan pertanian terutama sektor padi. “Beras ini memicu kemiskinan cukup tinggi, untuk itu data ini dapat digunakan Pemda untuk mengentaskan kemiskinan, dengan menggenjot lagi hasil padi, termasuk memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam cabai,” ujarnya. Sementara, terkait tingginya kontribusi rokok, ia berharap dinas kesehatan dapat melakukan penyuluhan antirokok lebih giat lagi.(kom)

Harga Semen di Papua Bisa Rp1 Juta

SEBUAH mobil mengangkut ribuan sak semen keluar dari sebuah Pabrik Semen. Harga semen di Papua saat ini mencapai Rp1 juta persak. DTK

BI Waspadai Fenomena Superdolar JAKARTA (HK) — Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo menyebut pergerakan rupiah masih akan tertekan dolar Amerika Serikat tahun ini. Greenback bakal terus menguat seiring pelemahan harga minyak dan komiditas lainnya. “Di tahun ini kita perlu waspada karena harga minyak dan komoditi terus ada

desaan 32,67 persen. Sementara, rokok kretek dan filter di urutan kedua dengan persentase di perkotaan menyumbang kemiskinan mencapai 10,67, sedangkan di perdesaan 7,78 persen. Sementara itui, cabai merah di perkotaan menyumbang kemiskinan mencapai 5,02 persen dan perdesaan 5,44 persen. Menyusul, daging ayam ras, telur ayam ras, mie instan, ikan mujahir, kue basah, tempe dan roti. Selanjutnya, sektor penyumbang kemiskinan dari kelompok bukan makanan meliputi perumahan 7,34 persen, bensin, listrik, pendidikan dan angkutan termasuk

negara-negara berkembang, adanya kepastian bahwa The Fed bakal menaikkan suku bunga secara gradual setelah 9 tahun itu akan memberikan kepastian,” jelas dia. “Secara umum nilai tukar akan kembali lebih stabil, kita melihat bahwa tantangan utama rupiah masih besarnya impor dibandingkan

ekspor.” Agus mengatakan, pihaknya bersama pemerintah bakal membangun optimisme bahwa perekonomian dalam negeri bakal membaik tahun ini. “Jadi kita harus bangun optimisme, bangun Indonesia karena potensi kita besar walaupun tantangan global masih ada.”(mrd)

JAKARTA (HK) — Tanpa adanya infrastruktur Jalan, harga barang di pedalaman Papua bisa melambung luar biasa tinggi. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyebut, harga satu kantung atau satu sak semen bisa tembus hingga Rp1 juta di pedalaman Papua seperti Wamena di Jaya Wiyaja dan Ilaga di Puncak Jaya. “Waktu saya ke sana dapat laporan harga Semen bisa Rp1 Juta per sak. Karena nggak ada jalur darat. Mereka angkut pakai Pesawat, jadinya mahal,” ujar Basuki saat

berbincang dengan detikFinance di ruang kerjanya, Jakrta, Senin (4/1). Basuki menyebut, saat ini biaya angkutan barang menggunakan pesawat ke Wamena mencapai Rp15 ribu per kg. “Jadi untuk angkut satu sak semen 50 kg saja sudah Rp750 ribu sendiri. Itu baru angkut dengan pesawatnya,” kata Basuki. Biaya tersebut belum termasuk ongkos angkut dari bandara ke berbabagai lokasi yang klebih terpelosok sehingga wajar saja bila harganya bisa menembus angka Rp1 juta per sak. Pada kondisi tertentu seperti saat cuaca sedang tidak bersahabat, kata Basuki, harga bisa lebih melambung lagi karena permintaan yang tinggi tidak diimbangi dengan ketersediaan yang memadai lantaran tersendatnya satu-satunya angkutan yang ada. “Di Wamena, semen bisa sampai Rp2 juta per sak. Kalau air mineral bisa 25ribu. Ini yang harus kita turunkan harganya. Makanya sangat penting membangun jalan untuk menurunkan kemahalan,” pungkas dia.(dtk)

Editor: Nikolas Ngao, Layouter: Agung R


Selasa, 5 Januari 2016

Iklan

DIBUTUHKAN SEGERA ! Sekolah SALMAN AL FARIZI BATAM 1. Tamatan Pondok Pesantren Modern GONTOR 2. LPGTK 3. Tenaga Administrasi 4. Tenaga Pendidik Strata 1 Diutamakan : 1. Mampu berbahasa Inggris 2. Mampu mengoperasikan komputer Lamaran ditujukan / Menghubungi : Alamat : Kampung Odesa Blok A 16 No. 7 - 8 Batam Centre. Depan Bandara Hang Nadim) Contact Person : 0813 7219 7046 - 0812 6627 3743

23


Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

CMYK

Hikmah

Selasa, 5 Januari 2016

JADWAL SHALAT

Lima Ciri Umat Rasulullah

Batam dan Sekitarnya Senin, 4 Jamuari 2016 Imsak

Subuh

Dzuhur

Ashar

Magrib

Isya’

04:37

04:53

12:19

15:44

18:20

19:35

Terjemahan Alqur’an

Surah Al Hajj 65. Apakah kamu tiada melihat bahwasanya Allah menundukkan bagimu apa yang ada di bumi dan bahtera yang berlayar di lautan dengan perintah-Nya. Dan Dia menahan (benda-benda) langit jatuh ke bumi, melainkan dengan izin-Nya? Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengasih lagi Maha Penyayang kepada manusia. (QS. 22:65) 66. Dan Dialah Allah yang telah menghidupkan kamu, kemudian mematikan kamu, kemudian menghidupkan kamu (lagi), sesungguhnya manusia itu, benar-benar sangat mengingkari ni’mat. (QS. 22:66) 67. Bagi tiap-tiap umat telah Kami tetapkan syari’at tertentu yang mereka lakukan, maka janganlah sekali-kali mereka membantah kamu dalam urusan (syari’at) ini dan serulah kepada (agama) Rabbmu. Sesungguhnya kamu benarbenar berada pada jalan yang lurus. (QS. 22:67) 68. Dan jika mereka membantah kamu, maka katakanlah : “Allah lebih mengetahui tentang apa yang kamu kerjakan”. (QS. 22:68) 69. Allah akan mengadili di antara kamu pada hari kiamat tentang apa yang kamu dahulu selalu berselisih padanya. (QS. 22:69) 70. Apakah kamu tidak mengetahui bahwa sesungguhnya Allah mengetahui apa saja yang ada di langit dan di bumi?; bahwasanya yang demikian itu terdapat dalam sebuah kitab (Lauh Mahfuzh) Sesungguhnya yang demikian itu amat mudah bagi Allah. (QS. 22:70) 71. Dan mereka menyembah selain Allah, apa yang telah Allah tidak menurunkan keterangan tentang itu, dan apa yang mereka sendiri tiada mempunyai pengetahuan terhadapnya. Dan bagi orang-orang yang zalim sekali-kali tidak ada seorang penolongpun. (QS. 22:71) 72. Dan apabila dibacakan di hadapan mereka ayat-ayat Kami yang terang, niscaya kamu melihat tanda-tanda keingkaran pada muka orang-orang yang kafir itu. Hampir-hampir mereka menyerang orang-orang yang membacakan ayat-ayat Kami di hadapan mereka. Katakanlah: “Apakah akan aku kabarkan kepadamu yang lebih buruk daripada itu, yaitu neraka?” Allah telah mengancamkannya kepada orang-orang yang kafir. Dan neraka itu adalah seburuk-buruknya tempat kembali. (QS. 22:72)

Koridor Merasakan penderitaan umatnya, bukan sekedar tahu. Inilah Rasulullah SAW. inilah contoh konkrit pemimpin sesungguhnya, pemimpin sejati!

PIMPINAN Dayah Mishrul Huda Malikussaleh, Gampong Lamjamee, Aceh, Tengku Rusli Daud mengatakan, ada lima ciri umat Nabi Muhammad SAW. “Menurut Alquran Surat AlFath ayat 29 yang harus dimiliki umat Islam, pertama, Asyiddaa’ Alal Kuffar atau bersikap keras terhadap orang-orang kafir,” ujar Rusli, beberapa waktu lalu. Islam mengajarkan agar umatnya mempunyai sifat tegas kepada orang kafir dalam masalah akidah atau keyakinan. Umat Islam, ujar Rusli, hendaknya tegas kepada budaya dan perilaku orang kafir yang bertentangan dengan ajaran Islam.

“Kita mungkin akan menolak dengan keras ketika kita ditawari (diajak) beribadah seperti ibadah orang lain, tetapi kadangkadang kita tidak terasa aqidah kita sudah digerogoti oleh budaya-budaya orang kafir melalui tontonan, mode berpakaian, dan lain sebagainya,” jelasnya. Kedua,? Ruhamaa’ Bainahum atau berkasih sayang terhadap sesama Muslim. Orang Islam harus mempunyai rasa kasih dan sayang sesama Muslim, mempunyai rasa senasib sepenanggungan bisa merasakan apa yang dirasakan oleh orang Islam lainnya karena adalah bersaudara.

Oleh: Prof Yunahar Ilyas

Haluan Kepri membuka rubrik Interaktif untuk menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan sosial agama, masyarakat bisa mengirimkan SMS ke 085264088880 Allah berfirman: “Hai Adam, beritahukan kepada mereka nama-nama benda ini”. Maka setelah diberitahukannya nama-nama benda itu, Allah berfirman: “Bukankah sudah Kukatakan kepadamu, bahwa sesungguhnya Aku mengetahui rahasia langit dan bumi dan mengetahui apa yang kamu lahirkan dan apa yang kamu sembunyikan”, (QS. 2:33)

Sebab, sebagian besar hanya melanjutkan sekolah di ibu kota kabupaten atau malah berhenti sekolah dan mulai bekerja di sawah atau di ladang membantu orang tua yang umumnya petani. Liburan setelah ujian semester dua kali ini dia manfaatkan untuk pulang ke desa berkumpul dengan

Ibadah Sunah Wasiat Rasulullah RASULULLAH SAW tidak hanya menyeru umatnya untuk mengerjakan ibadah wajib semata. Beliau juga mengimbau supaya melakukan ibadah sunah. NU.or.id, Sabtu (2/1) melansir bahwa banyak hadis menyebutkan bahwa Nabi Muhammad SAW adalah orang yang paling tekun dan rajin mengerjakan ibadah sunah. Hingga Beliau khawatir bila umatnya mengira ibadah yang dilakukannya itu sebagai sebuah kewajiban. Kek h awat i ran N a b i M u h a m m a d S AW i n i merupakan bentuk kearifan dan kebijaksanaannya. Tampaknya, Beliau paham betul dengan kondisi umatnya dan tidak mau terlalu membebani mereka. Di antara amaliah sunah yang dianjurkan Nabi SAW adalah shalat witir sebelum tidur, puasa tiga hari di setiap bulan, dan shalat dhuha. Keterangan ini diambil dari hadis riwayat Abu Hurairah yang juga dikutip oleh Imam al-Baihaqi dalam kitabnya Fadhail Awqat: “Abu Hura i ra h b e r k at a , ‘Kek a s i h k u Na b i Muhammad SAW mewasiatkan tiga hal, yakni witir sebelum tidur, puasa tiga hari di setiap bulan, dan shalat dhuha.’” Ketiga ibadah ini merupakan wasiat langsung dari Nabi SAW kepada Abu Hurairah. Tentunya ibadah ini tidak dikhususkan untuk Abu Hurairah, tetapi siapa pun bisa mengerjakannya. Sesungguhnya tiga ibadah yang diwasiatkan Na b i S AW i n i te r b i l a n g r i n g a n d a n m u d a h dikerjakan. Hanya saja butuh sedikit konsistensi dan semangat agar lebih terbiasa. Semoga kita mampu menjadikan ibadah tersebut sebagai rutinitas harian dan bulanan. Wallahu a’lam. (rpc)

Bahkan Rasulullah pernah bersabda, orang itu tidak beriman jika belum mampu mencintai orang lain sama seperti mencintai dirinya sendiri. “Kita lihat fenomena di masyarakat kita, kasih dan sayang sudah mulai pudar. Terbukti sesama Muslim saling menyalahkan dan melecehkan sesama,” ujarnya. Ketiga, Tarahum Rukka’an Sujjada? atau kamu melihat mereka rukuk dan sujud serta mantap dalam beribadah.? Orang Islam tidak cukup hanya pandai berdebat, pandai keilmuan saja tetapi hampa dalam prilaku ibadah, ruku dan sujud

kepada Allah SWT. Iman perlu dibuktikan dengan prilaku ibadah baik yang wajib maupun sunnah. Keempat, Yabtaghuna Fadlan Minallah Wa Ridwana atau selalu mencari karunia Allah dan keridhaan-Nya. Begitu juga seorang mukmin, apapun yang diperbuat tujuannya hanya mencari ridha Allah SWT, baik dalam beribadah, bekerja mencari rezeki dan lainnya. ?Ciri umat Nabi Muhammad SAW kelima adalah Simahum Wujuhihim Min Atsaris Sujud atau berperilaku baik, tawadhu’dan santun sebagai pengaruh positif dari beribadah. (rpc)

Akibat tak Peduli Seruan Azan SUDAH setahun Anwar sekolah di kota, di sebuah madrasah tingkat aliyah. Dia bangga sekali karena tidak semua anak lulusan Tsanawiyah di desanya dapat melanjutkan pendidikan menengah atasnya di ibu kota provinsi.

Interaktif

24

teman-teman sebaya. Berbagai macam agenda sudah tersusun di kepalanya. Salah satunya yang paling menarik adalah makan bersama dengan teman-teman sebaya. Mereka akan masak sendiri dengan kemampuan sekadarnya, yang penting tidak asin.

Pada hari H, 10 anak remaja sudah berkumpul di bawah sebuah pohon, tidak jauh dari pinggir sungai. Pada saat azan Zhuhur berkumandang, mereka tengah sibuksibuknya memasak. Sebenarnya, Anwar ingin segera ke masjid melaksanakan shalat Zhuhur berjamaah. Seperti yang sudah biasa dilakukannya sejak kecil. Ayahnya selalu membimbingnya shalat berjamaah ke masjid. Tetapi dia merasa tidak enak, apalagi masakan hampir matang. Sedang bimbang begitu, ayahnya lewat menuju masjid. Ayahnya pun mengingatkan Anwar untuk segera ke masjid. Dia mengangguk, tetapi tidak melaksanakannya. Begitu ayahnya kembali dari

masjid dan melihat Anwar masih bersama teman-temannya di bawah pohon, beliau marah dan segera memanggil putranya. “War, apabila acaramu selesai, segera ke rumah!” Dengan tenang ayahnya memutuskan, “Anwar, kamu tidak boleh kembali ke kota. Tidak ada gunanya kamu sekolah tinggi di kota kalau hasilnya kamu mengabaikan panggilan azan.” Namun, penyesalan Anwar tidak ada gunanya. Untunglah, pamannya membantu membujuk ayahnya dan menjamin pelanggaran itu tidak akan terulang. Akhirnya, ayahnya membolehkannya kembali sekolah ke kota atas jaminan pamannya itu. (rpc)

Oleh: KH Athian Ali Dai

Tauhid, Pohon Kehidupan Manusia SECARA etimologis, tauhid berarti keesaan. Tauhid memiliki makna mengesakan Allah SWT. Dalam surah Ibrahim ayat 24-25, tauhid digambarkan seperti sebuah pohon. “Tidakkah kamu perhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya teguh dan cabang-

Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

nya (menjulang) ke langit. Pohon itu memberikan buahnya pada setiap musim dengan seizin Tuhannya. Allah membuat perumpamaan itu untuk manusia supaya mereka selalu ingat.” Dari ayat di atas, dapat ditafsirkan pohon sebagai manusia. Akar yang merupakan sumber dari hidupnya pohon menggambarkan tauhid atau keyakinannya ter-

hadap Sang Pencipta. Akar yang menjadikan sebuah pohon menjulang ke atas dengan kokohnya. Sehingga tumbuhlah batang, ranting, daun dan buah. Apabila akarnya tumbuh dengan baik, tentu akan menghasilkan dahan, ranting, daun hingga buah yang baik. Begitu juga sebaliknya. Seperti yang telah digambarkan, akar yang baik akan menghasilkan tumbuhan yang baik. Begitu juga dengan tauhid. Seseorang mengesakan Allah dengn baik akan menjadi pribadi yang baik. Berwibawa, bijaksana, saleh dan yang lainnya. Hubungan yang baik antara manusia dengan Tuhannya dipastikan hubungannya dengan sesama mahkluk Tuhan akan baik pula. Pun sebaliknya. Akidah seseorang yang lemah imannya akan berdampak pada perilakunya terhadap sesama mahkluk Tuhan. Oleh karena itu, sangatlah penting mempertahankan akidah dalam diri. “Maka hadapkanlah wajahmu dengan lurus kepada agama Allah; (tetaplah atas) fitrah Allah yang telah menciptakan manusia menurut fitrah itu. Tidak ada perubahana pada fitrah Allah. (itulah) agama yang lurus; tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui.” (QS ar-Rum: 30) Kalimat tauhid “La ilaha illallah” diibaratkan tiket masuk sur-

CMYK

ga Allah. Setiap orang yang meninggal dalam keadaan mempertahankan akidahnya, bisa langsung mendapat tiket masuk surga Allah secara cuma-cuma. Namun, mendapatkan tiket surga bukan berarti bisa langsung masuk surga Allah. Jika memiliki amal yang terdapat dalam kitab Allah lebih berat dari dosa, maka bisa langsung masuk surga Allah. Bila sebaliknya, maka sebelum masuk surga, harus menikmati neraka Allah sebelum masuk surga. “Orang-orang yang kafir dari golongan ahli kitab dan orang-orang musyrik tidak akan meninggalkan (agama mereka) sampai datang kepada mereka bukti yang nyata … sungguh, orang-orang kafir dari golongan ahli kitab dan orang-orang musyrik (akan masuk) ke neraka Jahanam; mereka kekal di dalamnya selama-lamanya. Mereka itu adalah sejahat-jahat mahkluk.” (QS alBayyinah: 1 dan 6) Dari sini kita memahami pinsip tauhid yang berangkat dari cara mempertahankan akidah yang diyakini. Seseorang akan selamat dari api neraka ketika memiliki akidah yang kuat dan menjadikan dirinya hamba Allah. Hamba yang senantiasa melakukan segala hal hanya karena mengharap ridha Allah. (rpc) Editor: Fery Heryanto, Layouter: Agung R


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.