Haluan kepri 05jun17

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Senin, 05 Juni 2017 10 Ramadhan 1438 H

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TERBIT 24 HALAMAN, NO 05 / 06 TAHUN KE 16

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK&SARAN: 0778427000

Website: www.haluankepri.com

INFO BERLANGGANAN : 082382119999

Penjaga Masjid Tewas Ditikam Pelakunya Maling Kotak Infak KARIMUN (HK) — Sadis. Penjaga Masjid Agung Karimun, Safari (44) tewas ditikam pencuri kotak infak masjid setempat menggunakan pisau, Minggu (4/6) dinihari sekitar pukul 02.15 WIB.

Ilham Liputan Karimun Informasi di lapangan, korban sempat mengejar pelaku hingga ke tangga lantai dua masjid dan berhasil menangkapnya. Namun naasnya, pelaku balik menyerang korban dengan pisau yang digunakannya saat mencongkel kotak amal di dalam masjid tersebut. Khairozi (46) kakak kandung korban yang berada bersama korban saat sedang bertugas menjaga keamanan masjid mengatakan, saat itu dia sedang duduk bersama adiknya PENJAGA MASJIDJenazah Safari, penjaga Masjid Agung Karimun yang ditikam pencuri kotak infak saat disemayamkan di masjid setempat dan dibawa ke pemakaman usai dishalatkan.

Penjaga Masjid.. Hal. 7

ILHAM/HALUAN KEPRI

Istri Hamil Tua

T

EWASNYA penjaga Masjid Agung Karimun, Safari (44) meninggalkan luka mendalam bagi istrinya Sutari (26) serta anaknya, Sima Sahira (4). Istri korban saat ini tengah mengandung sembilan bulan. Kehamilan itu, merupakan anak kedua

pasangan yang menikah 5 tahun silam. Saat ini Sutari tengah menanti proses kelahiran. "Saya tidak memiliki firasat apaapa. Cuma agak merasa lain saja saat

Istri Hamil... Hal. 7

Dua Mayat ABK Ditemukan

Jangan Sampai Ada Kriminalisasi Amin Rais

Kapal Tenggelam di Perairan Tanjung Dato, Lingga TANJUNGPINANG (HK) — Proses pencarian Anak Buah Kapal (ABK) Kapal Trawl yang tenggelam akibat dihantam gelombang di Perairan Tanjung Dato Lingga, Kepri akhirnya membuahkan hasil. Dua dari tiga ABK berhasil ditemukan. Mereka adalah Jumadi dan Nong. Keduanya ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa oleh Tim SAR Gabungan TNI AL Lanal Dabo Singkep dan Tim SAR KN Bhisma Basarnas, Sabtu (3/6). Sementara satu ABK lainnya, Madi masih dalam pencarian. Danlantamal IV Laksa-

mana Pertama TNI R Eko Suyatno mengatakan, upaya pencarian dan penemuan dua dari tiga ABK kapal yang hilang tersebut merupakan hasil kordinasi dan kerjasama yang baik pihaknya melalui Danlanal Dabo Singkep dan Basarnas yang mempunyai otoritas dalam Search and Rescue (SAR). "Setelah dilaksanakan pencarian sejak musibah terjadi Patkamla Patroli Keamanan Laut Cempa Lanal Dabo Singkep bersa

Dua Mayat

... Hal. 7 PROSES pencarian dan penemuan dua ABK Kapal yang tewas tenggelam di Perairan Tanjung Dato, Lingga. Kedua korban Jumadi dan Nong ditemukan Tim SAR Gabungan TNI AL Lanal Dabo Singkep dan Tim SAR KN Bhisma Basarnas, Sabtu (3/6).

Kurnia yang Besar “DAN sesungguhnya Tuhanmu benarbenar mempunyai kurnia yang besar (yang diberikan-Nya) kepada manusia, tetapi kebanyakan mereka tidak mensyukuri(nya).” (QS.27:73)

Safari

sangat kritis terJAKARTA (HK) hadap pemerintah. — Wakil ketua Menurut dia, hal MPR RI Hidayat tersebut akan meNur Wahid menyenghadirkan tanda salkan penyebutan tanya besar dengAmien Rais dalam an profesionalitas kasus korupsi penKPK dalam semagadaan alat kesengatnya membehatan. Menurut kuk koruptor. dia, seharusnya "Dan apalagi KPK berlandaskan atas bukti dan fakNur Wahid Amien Rais sudah menegaskan soal ta, jangan kriminalisasi sesuatu yang san- aliran dana. Memang ada dana yg masuk ke rekening gat masih sumir. "KPK harus memberan- Amien Rais, tetapi itu butas korupsi iya, tapi saya kan dana yang berasal dari juga perlu menyampaikan bu Siti Fadilah dan apalagi gunanya pemberantasan terkait dengan korupsi," korupsi itu harus diguna- kata Hidayat. kan dengan cara-cara yang Menurut Hidayat, uang betul. Jangan sepihak dan senilai Rp600 juta tersebut kemudian diungkapkan di memang bantuan dari Supengadilan," ungkap Hi- trisno Bakhir kepada Amien dayat. Rais, dan posisi waktu itu Ia mengatakan, suatu pun Amien Rais bukan pejayang sepihak tersebut di- bat negara lagi. Karena nilai hanya ingin membunuh Amien Rais pada 2007 bukarakter terhadap seorang kan lagi menjabat sebagai tokoh, yang selama ini dike- Ketua MPR. nal sangat bersih dan peduJangan Sampai ... Hal. 7 li dengan Idonesia, tapi juga

Akibat Cut and Fill di Bukit Mangsang

Zaskia Adya Mecca

Tak Perlu Mahal JAKARTA (HK) — Memiliki bisnis busana dengan merek dagang Meccanism, Zaskia Adya Mecca mengaku terus menjaga agar harga busana yang ia jual-belikan tidak terlalu mahal. "Gue nggak mau ngambil untung terlalu banyak sehingga harganya jadi nggak reasonable," ujarnya pada acara peluncuran koleksi terbaru Meccanism di Kemang, Jakarta Selatan. Menurut Zaskia Mecca, cantik dan modis bisa tanpa pakai mahal. "Buat cantik, buat modis itu nggak harus mahal," katanya.

Tak Perlu... Hal. 7

Banjir Lumpur Genangi Rumah Penduduk BATAM (HK) — Banjir lumpur menggenangi pemukiman warga di kawasan Bukit Mangsang, Seibeduk, Batam. Bencana ini akibat pemotongan bukit (cut and

fill) di kawasan tersebut. Warga meminta BP Batam dan Pemko menghentikan aktivitas cut and fill di lahan yang di duga masuk dalam kawasan hutan lindung tersebut.

"Kondisi seperti ini harus cepat ditanggapi oleh pemerintah setempat. Sebab jika kondisi ini dibiarkan berlarut-

Banjir Lumpur

.. Hal. 7

Nyonya Tua Keok Real Madrid Juara Liga Champions

ITALIA (HK) — Tembok kokoh Si Nyonya Tua hancur lebur dihadapan Real Madrid pada laga final liga Champions di Meillenium Cardiff, Minggu (4/6) dini hari WIB. Juventus menelan kekalahan 4-1. Dalam pertandingan babak pertama Si Nyonya Tua, julukan Juventus tertinggal 0-1 lewat gol Cristiano Ronaldo di menit 20. Selang tujuh menit kemudian, Juventus menyamakan kedudukan berkat gol Mario Mandzukic.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum. Tim asuhan Zinedine Zidane tampil makin superior di paruh kedua, dengan mencetak tiga gol tambahan lewat Casemiro, Ronaldo, dan Marco Asensio. El Real pun menutup laga den-

gan kemenangan 4-1 atas Juventus. Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengatakan, pasukannya memang kewalahan dalam menghadapi tekanan Madrid.

Nyonya Tua .. Hal. 7

BANJIR lumpur menggenangi pemukiman warga di kawasan Bukit Mangsang, Seibeduk, Batam akibat cut and fill di kawasan tersebut. Editor: Syahdan, Layouter: Novrizal

CMYK


2

Ekonomi

Senin, 05 Juni 2017

AirAsia Tawarkan 3 Juta Kursi Gratis JAKARTA (HK) — Maskapai penerbangan AirAsia menawarkan 3 juta kursi promosi dalam kampanye Kursi Gratis AirAsia pada momen bulan Ramadan ini. Kursi promo ini tersedia untuk pemesanan mulai dari tanggal 5 Juni hingga 11 Juni 2017 untuk periode perjalanan antara tanggal 15 Januari 2018 dan 28 Agustus 2018. "Ini adalah waktu terbaik untuk merencanakan liburan Anda di tahun depan. Dengan begitu banyak destinasi fantastis yang ditawarkan, penawaran ini sempurna untuk liburan panjang atau untuk sekedar berlibur di akhir pekan,” kata Direktur Niaga AirAsia Indonesia Rifai Taberi, mengutip keterangan resminya, Minggu (4/6). AirAsia juga memberi kesempatan booking tiket dengan harga mulai dari

Rp0 ke berbagai destinasi internasional menarik seperti ke Singapura, Kuala Lumpur, Penang, Makau, Mumbai hingga Tokyo. Penumpang yang berpergian dengan AirAsia X juga berkesempatan untuk menikmati kursi Premium Flatbed yang meraih penghargaan dengan harga mulai dari Rp2.990.000. Bagi pemegang kartu kredit CIMB Niaga AirAsia BIG, dapat menikmati akses prioritas untuk dapat memesan lebih awal. Yakni dengan mengklik banner khusus pada airasia.com mulai tanggal 3 Juni 2017 pukul 23.01 WIB. Melalui penawaran istimewa ini, dengan harga

TMP

TIKET GRATIS — AirAsia menawarkan 3 juta kursi promosi dalam kampanye Kursi Gratis AirAsia pada momen bulan Ramadan ini. hemat, wisatawan berkesempatan untuk menyaksikan semaraknya Fes-

PLN Jamin Pasokan Listrik Amat Sampai Lebaran

vv

TRANSMISI listrik PLN. JAKARTA (HK) — PT Perusahaan Listrik Negara menjamin, pasokan listrik di berbagai wilayah Indonesia cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat saat merayakan hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah. Perusahaan pelat merah tersebut telah melakukan berbagai persiapan untuk mengantisipasi jika terjadi gangguan. Direktur Utama PT PLN Sofyan Basir mengu-

ngkapkan, perseroan telah menyediakan satuan tugas distribusi di berbagai wilayah yang tersebar di Indonesia, untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat, sampai dengan perayaan hari Lebaran. "Kami ada satgas (satuan tugas) masing-masing itu 24 jam di seluruh rayon di Indonesia. Itu semua bisa dilihat dari berita harian," kata Sofyan, Jakarta, Sabtu (3/6). Sofyan mengatakan,

tingkat konsumsi listrik masyarakat selama bulan Ramadan tidak jauh berbeda seperti hari-hari biasa. Menjelang lebaran, Badan Usaha Milik Negara sektor listrik itu menjamin pasokan listrik di seluruh Indonesia bisa mengakomodir kebutuhan masyarakat di berbagai daerah. "Kalau perubahan tidak ada. Hampir sama. Cuma kelihatan ada pemakaian yang lebih saat sahur saja. Tapi sudah ada satgas," ujarnya. Direktur Perencanaan Korporat PLN Nicke Widyawati sebelumnya memperkirakan, penggunaan listrik pada lebaran tahun ini akan mengalami penurunan sebesar 25 persen. Penurunan tersebut, memang selalu terjadi setiap momen Lebaran. "Karena orang banyak pulang kampung, kegiatan di masjid, dan sebagainya. Kami akan cek semua kesiapan mulai dari pembangkit, dan gardu induk,"” ujar Nicke beberapa waktu yang lalu.(vv)

tival Holi di Mumbai pada bulan Maret. Selain itu konsumen AirAsia da-

pat menikmati indahnya musim Sakura di Tokyo pada bulan April atau

Macao Lotus Flower Festival pada Juni, dan berwisata kuliner di Penang

atau sekedar berakhir pekan di Singapura atau Kuala Lumpur.(tmp)

Indonesia Tengah Kembangkan Kerjasama Perbankan Syariah di Filipina JAKARTA (HK) — Gubernur Bangko Sentral ng Pilipinas (BSP) Amando M. Tetangco optimis hubungan ekonomi antara Indonesia dengan Filipina akan terus tumbuh. Salah satu contohnya, pemerintah akan meningkatkan kerja sama perbankan syariah antara kedua negara. "Contohnya, beberapa perusahaan Filipina telah beroperasi di Indonesia. Dan perusahaan tersebut berada di sektor strategis, seperti energi RnD, infrastruktur," ujar Tetangco, di Fairmont Hotel, Jakarta, Minggu (4/6). Tetangco mengungkapkan, hubungan antara kota di Filipina dengan kota di Indo-

nesia sangat dekat. Misalnya, pelayanan jasa yang sedang bergulir saat di Bitung. "Pelayanan ini sangat bagus. Indonesia juga tengah mengembangkan islamic banking. Filipina juga tengah mengembangkan hal tersebut. Jadi kita bisa mengambil manfaat dari pengalaman Indonesia tersebut untuk perkembangan islamic banking di negara kita," ujarnya. Tetangco yakin hubungan kerja sama ekonomi akan terus meningkat di masa mendatang. Apalagi, saat ini BSP telah menjalin kerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). "Dan saya percaya, dengan kehadiran bank Filipi-

MC

ILUSTRASI Syariah. na di Indonesia dan kehadiran bank Indonesia di Filipina akan membantu meningkatkan hubungan antara kedua negara, baik di perdagangan atau investasi. Dan kita berharap ada

integrasi di ASEAN untuk meningkatkan pertukaran ekonomi di antara negara anggota ASEAN. Dan kita bisa mengambil keuntungan dari hal tersebut," pungkasnya.(mc)

Kuliner Indonesia dipromosikan di Denmark

ANT

SUASANA di depan stand Indonesia pada Festival Explore The Word With Aarhus pada 2-3 Juni 2017, di Aarhus City, Jutland, Denmark. JAKARTA (HK) — Pemerintah terus berupaya mempromosikan Indonesia melalui keikutsertaan pada acara tahunan Explore The World With Aarhus 2017 pada 2-3 Juni 2017 di Aarhus City, Jutland, Denmark. Duta Besar Indonesia untuk Denmark merangkap Republik Lithuania Ibnu Said mengatakan bahwa pada acara tahunan tersebut pihaknya mempromosikan budaya dan kuliner asal dalam negeri untuk menarik minat warga negara Denmark berwisata ke Indonesia. "Partisipasi Indonesia

untuk memperkenalkan budaya dan kuliner Indonesia. Utamanya meningkatkan wisatawan Denmark untuk berkunjung ke Indonesia," kata Ibnu Said, dalam keterangan tertulis yang diterima, Minggu (4/6). Ibnu Said mengatakan bahwa selain untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia, diharapkan juga mampu meningkatkan kerja sama khususnya antara Indonesia dan Denmark yang sudah terjalin selama 67 tahun. Dalam kesempatan itu, beberapa kuliner khas Indonesia yang disuguh-

kan gratis kepada para pengunjung adalah rendang dan kue carabikang yang terbuat dari tepung beras, tepung terigu dan santan kelapa. Secara khusus, Indonesia diundang untuk berpartisipasi dalam acara festival yang mempromosikan traveling, budaya, kuliner (gastronomy) dan berbelanja (shopping) bagi masyarakat Denmark. Festival tersebut diadakan sehubungan dengan penunjukan Kota Aarhus sebagai pusat Ibu kota kebudayaan Eropa tahun 2017. Selain Indonesia, negara-

negara lain yang berpartisipasi antara lain Thailand, Ghana, Burkina Faso, Venezuela, dan negara-negara anggota Uni Eropa. Kegiatan yang dilakukan terdiri dari pagelaran budaya, promosi pariwisata dan kuliner Indonesia serta melakukan parade keliling kota Aarhus. Pengunjung Festival yang bertemakan "Explore the World - Pictures of the World" tersebut diperkirakan mencapai 150-200 ribu orang. Beberapa pendukung acara pada stand Indonesia antara lain adalah tour Operator Denmark yang secara khusus menjual paket tur wisata ke Indonesia, toko asesoris khas lndonesia, restoran produk makanan Indonesia, dan kopi khas Indonesia. Selain itu, juga memperkenalkan beberapa budaya Indonesia seperti tarian dari Nusa Tenggara Timur, Sumatera Barat, Bali, Maluku dan wilayah lain yang didukung oleh diaspora Indonesia di Denmark. Keikutsertaan Indonesia pada festival tersebut bertujuan untuk mendukung kegiatan promosi Trade Tourism Investment (TTI), khususnya mendorong tercapainya 15 juta wisatawan ke Indonesia pada 2017. Tercatat, saat ini wisatawan asal Denmark dan sekitarnya yang berkunjung ke Indonesia baru sebanyak 30 ribu wisatawan per tahun, dan diperkirakan akan terus meningkat seiring dengan pertumbuhan ekonomi di Denmark.(ant)

Editor: Indra Kusuma, Layout: M.Chairul


CMYK

3

Ramadhan

Senin, 05 Juni 2017

Konsultasi Kesehatan Pocari Sweat dan Haluan Kepri dr. Hj. Elvi Sukma, Direktur RSIA Mutiara Aini, Batuaji

MAKANAN UNTUK IBU MENYUSUI Pertanyaan Assalamualaikum Dokter. Untuk menambah ASI, makanan dan minunan apa yang cocok untuk ibu yang berpuasa? Wassalamualaikum. 08526456xxxx Jawaban Wassalamu'alaikum, Wr, Wb. Dear ibu. Untuk dapat memberikan ASI pada bayi walaupun sedang berpuasa, sebaiknya tetap memenuhi kebutuhan cairan ditubuh dimana untuk ibu hamil dan menyusui biasanya bisa ditambah 1 - 5 gelas lebih banyak dibanding orang biasa dimana kebutuhan cairan ditubuh kita minimal 8 gelas perhari. Disamping itu, ibu dapat mengonsumsi sayur-sayuran terutama sayur berwarna hijau seperti bayam dan lain-lain. Dan disarankan untuk memakan makanan yang tinggi protein. Semoga bermanfaat dan terimakasih. *** MENGHENTIKAN MIMISAN Pertanyaan Assalamualaikum, Wr, Wb. Saya Ewina di Batuaji. Mau tanya, bagaimana cara hentikan mimisan? Kalau mimisan, apa boleh terus berpuasa? Terima kasih. Ibu Ewina 08526372xxxx Jawaban Wassalamu'alaikum, Wr, Wb. Dear Ibu Erwina. Mimisan merupakan perdarahan pada hidung yang biasanya disebabkan oleh berbagai macam faktor, diantaranya proses buang ingus yang terlalu kencang, tidak sengaja melukai dinding hidung saat menggorek hidung, udara yang terlalu kering dan dingin, bentuk hidung karena keturunan atau cedera, penggunaan obat-obatan tertentu yang berlebihan dan obat-obatan terlarang, iritasi dan lain-lain. Cara sederhana menghentikan perdarahan hidung yaitu: duduk tegak dan jangan berbaring, condongkan tubuh kedepannya, keluarkan dan buang darah yang mengalir ke mulut, gunakan ibu jari dan telunjuk untuk memencet hidung selama 10 menit, letakkan kompres dingin pada pangkal hidung. Harus diwaspadai, apabila lebih dari 30 menit perdarahan masih terjadi, jumlah yang banyak, terjadi mimisan dalam waktu yang singkat, harus segera dibawa ke dokter atau ke rumah sakit. Mimisan yang ringan masih dapat berpuasa apabila tidak menimbulkan gejala-gejala yang lain seperti sakit kepala, anemia, muntah dan lain - lain. Semoga bermanfaat, terimakasih. *** NB: Pertanyaannya yang dimuat, dapat mengambil bingkisan menarik dari Pocari Sweat di PT. LIM SIANG HUAT, Komp. Inti Batam Business & Industrial Park Workshop Blok A8 No. 5B, Sei Panas. Hubungi Bapak Haris Pasaribu, Brand Communication Pocari Sweat Area Batam. *

Pembaca yang ingin bertanya seputar kesehatan yang berkaitan dengan Puasa, dapat mengirim SMS ke 085264088880

CMYK

Jamaah Tarawih Padati Masjid di Belanda DEN HAAG (HK) — Tidak sedikit orang Indonesia yang kini menetap di Belanda. Saat momen bulan Ramadhan, mereka pun kerap berbuka puasa bersama hingga melaksanakan shalat taraweh di Masjid Al-Hikmah PS Indonesia-Den Haag, Belanda. Shalat tarawih berjamaah hari kerja (Senin-Jumat) dihadiri sekurangkurangnya 300 jamaah. Hari libur (Sabtu-Minggu) dihadiri lebih dari 450 jamaah. Rais Aam Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Belanda, Kiai Hasyim mengatakan, selama bulan Ramadhan, orang Indonesia yang berada di Belanda membuat beberapa kegiatan ibadah dan buka bersama. "Hari kerja (Senin-Jumat) dihadiri sekurangkurangnya 300 jamaah. Hari libur (Sabtu-Minggu) dihadiri lebih dari 450 jamaah," ujar kiai Hasyim saat dihubungi,

Minggu (4/6). Pengurus PCINU Belanda Kiai Hasyim menambahkan, setiap hari selama ramadhan pihaknya menyediakan menu berbuka puasa. Setiap hari menunya juga berbeda-beda, tak ketinggalan takjil khas Indonesia. "Setiap hari menyelenggarakan buka puasa bersama dengan menu khas Indonesia. Untuk takjil, buka dengan kolak, bubur kacang hijau, ketan hitam," katnya Ia menuturkan, kegiatan buka bersama di masjid yang dibangun oleh pengusaha Indonesia tersebut dikoordinasi oleh panitia Ramadhan masjid Al-Hikmah yang

NET

SHALAT TARAWEH — Ratusan umat muslim yang ada di Belanda melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Al-Hikmah PS Indonesia-Den Haag, Belanda. terdiri dari beberapa organisasi, seperti PCINU Belanda, PPME Den Haag, dan Tombo Ati dan Indahnya Sedekah. "KBRI Den Haag juga menyelenggarakan acara buka bersama masyarakat

dan PPI pada tiap hari Jumat, acara ini diprakarsai oleh para diplomat dan paguyuban pegawai setempat KBRI Den Haag, kegiatan ini telah berlangsung puluhan tahun yang lalu," katanya.

Setelah melaksanakan acara buka bersama, ratusan umat Islam di Belanda kemudian melaksanakan shalat isya dan shalat tarawih berjamaah di masjid yang dulunya gereja ini. (rol)

Baca Al Qur'an Gratis Patong Rambut DEPOK (HK) — Lantunan ayat suci Alquran sayupsayup terdengar dari balik toko pangkas rambut di kawasan Jalan RTM, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Rupanya dari balik pintu terlihat sejumlah pengunjung yang sedang khusyuk membaca kitab suci tersebut. Mereka sedang menunggu giliran untuk dicukur. Lalu, apa kaitannya mencukur dengan membaca Alquran? Ternyata, itu adalah bagian dari syarat untuk mendapatkan jasa cukur rambut gratis di Raihan Barbershop. Program yang telah berjalan sejak dua tahun terakhir itu selalu diberlakukan oleh pemilik usaha saat bulan suci Ramadan.

Asep Irawan Hidayat (42), pemilik pangkas rambut Raihan mengaku ingin mensyiarkan kebiasaan membaca Alquran kepada warga. "Saya sering melihat di bulan biasa sering terjadi antrean (di pangkas rambut). Alangkah baiknya ketika orang menunggu antrean itu membaca Alquran," kata pria yang akrab disapa Kang Asep itu, Sabtu (3/6). Ini bukanlah hal baru bagi pria asal Tasik tersebut. Sebab, sejak 2016, pihaknya telah memberlakukan metode ini untuk mengisi kegiatan positif di bulan suci Ramadan. "Enggak ada yang berbeda dengan tahun lalu, masih sama, yang penting

baca Alquran sambil nunggu giliran," katanya. Untuk mendapatkan jasa cukur rambut gratis ini, pelanggan wajib datang pada pukul 07.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB. Asep tentu saja punya alasan tersendiri memilih jam

tersebut. "Dengan bangun pagi, Allah sudah menyiapkan rezeki, apalagi ditambah baca Alquran dan saling mendoakan,” tutur ayah empat anak tersebut dengan senyumnya yang ramah. Asep percaya, dengan

SEORANG warga terlihat sedang mendapatkan jasa potong rambut gratis Raihan Barbershop.

antrean semakin panjang maka pahala pun bertambah karena terus membaca Alquran. Selain kepada warga, pangkas rambutnya itu juga membuka layanan serupa bagi para santri penghafal Alquran di sebuah pesantren yang lokasinya tak jauh dari toko tersebut. Asep bahkan menyediakan pula pembimbing bagi warga yang belum lancar membaca Alquran. Dia mengaku tak merasa rugi dengan membuka layanan gratis usaha pangkas rambutnya. "Saya sudah perhitungan, ada biaya promosi yang khusus dialokasikan untuk kegiatan Ramadan. Insya Allah rezeki ada saja kok," ujarnya. (vv)

Editor:Indra , Layout: Mario


4

Hikmah

Senin, 05 Juni 2017

JADWAL SHALAT Batam dan Sekitarnya Senin, 05 Juni 2017 Subuh

Dzuhur

Ashar

Magrib

Isya’

04:34

12:03

15:28

18:08

19:23

Terjemahan Alqur’an

Surah Al Haaqqah 16. dan terbelahlah langit, karena pada hari itu langit menjadi lemah. (QS. 69:16) 17. Dan malaikat-malaikat berada di penjuru-penjuru langit. Dan pada hri itu delapan orang malaikat menjunjung ‘Arsy Rabbmu di atas (kepala) mereka. (QS. 69:17) 18. Pada hari itu kamu dihadapkan (kepada Rabbmu), tiada sesuatupun dari keadaanmu yang tersembunyi (bagi Allah). (QS. 69:18) 19. Adapun orang-orang yang diberikan kepadanya kitabnya dari sebelah kanannya, maka dia berkata: “Ambillah, bacalah kitabku (ini)”. (QS. 69:19) 20. Sesungguhnya aku yakin, bahwa sesungguhnya aku akan menemui hisab terhadap diriku. (QS. 69:20) 21. Maka orang itu berada dalam kehidupan yang diridhai, (QS. 69:21) 22. dalam surga yang tinggi, (QS. 69:22) 23. Buah-buahannya dekat, (QS. 69:23) 24. (kepada mereka dikatakan): “Makan dan minumlah dengan sedap disebabkan amal ang telah kamu kerjakan pada hari-hari yang telah lalu”. (QS. 69:24) 25. Adapun orang-orang yang diberikan kepadanya dari sebelah kirinya, maka dia berkata: “Wahai alangkah baiknya kiranya tidak diberikan kepadaku kitabku (ini), (QS. 69:25) 26. Dan aku tidak mengetahui apa hisab terhadap diriku, (QS. 69:26) 27. Wahai kiranya kematian itulah yang menyelesaikan segala sesuatu, (QS. 69:27) 28. Hartaku sekali-kali tidak memberi manfa’at kepadaku. (QS. 69:28) 29. Telah hilang kekuasaan dariku”. (QS. 69:29) 30. (Allah berfirman): “Peganglah dia lalu belenggulah tangannya ke lehernya”. (QS. 69:30)

Interaktif Haluan Kepri membuka rubrik Interaktif untuk menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan sosial agama, masyarakat bisa mengirimkan SMS ke 085264088880 “HAI orang-orang yang beriman, makanlah di antara rezki yang baik-baik yang Kami berikan kepadamu dan bersyukurlah kepada Allah, jika benar-benar kepada-Nya kamu menyembah.“ (QS. 2:172)

Koridor “DAN Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapanya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepadaKu dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu.“ (QS. 31:14)

Wakaf Uang Perspektif Hukum & Ekonomi Islam Oleh: Drs.H. Erman Zaruddin, Kabid Bimas Islam Kanwil Kemenag Kepri WAKAF merupakan salah satu sumber dana sosial potensial yang erat kaitannya dengan kesejahteraan umat di samping zakat, infak dan sedekah. Terlebih karena ajaran agama menjadi motivasi utama masyarakat untuk berwakaf. Di Indonesia, wakaf telah dikenal dan dilaksanakan oleh umat Islam sejak agama Islam masuk di Indonesia. Sebagai salah satu institusi keagamaan yang erat hubungannya dengan sosial ekonomi, wakaf telah banyak membantu pembangunan secara menyeluruh di Indonesia, baik dalam pembangunan sumber daya manusia maupun dalam pembangunan sumber daya sosial. Tak dapat dipungkiri, bahwa sebagian besar rumah ibadah, perguruan Islam dan lembagalembaga keagamaan Islam lainnya dibangun diatas tanah wakaf. Namun amat disayangkan bahwa persepsi sebagian besar masyarakat Muslim di Indonesia mengenai obyek wakaf masih terbatas pada tanah dan bangunan dan meskipun saat ini sudah mulai berkembang pada uang, saham dan benda bergerak lainnya. Demikian pula berdasarkan data yang ada dalam masyarakat, umumnya wakaf di Indonesia sebagian besar di gunakan untuk kuburan, masjid dan madrasah, dan sedikit sekali yang di dayagunakan secara produktif. Hal itu tentunya tidak terlepas dari kenyataan bahwa sebagian besar harta yang diwakafkan baru berkisar pada asset tetap (fixed asset), seperti tanah dan bangunan. Dalam perekonomian moderen dewasa ini, uang memainkan peranan penting di dalam menentukan kegiatan ekonomi masyarakat suatu negara. Disamping berfungsi sebagai alat tukar dan standar nilai, uang juga merupakan modal utama bagi perubahan perekonomian dan penggerak pembangunan. Bahkan, dewasa ini nyaris tak

satupun negara yang lepas dari kebutuhan uang dalam mendanai pembangunannya. Tapi ironisnya tidak sedikit pembangunan di negara-negara yang mayoritas penduduknya muslim masih dibiayai oleh modal hutang. Indonesia termasuk diantara negara-negara yang pembangunannya masih dibiayai oleh modal hutang yaitu dengan mengandalkan uang pinjaman dari lembaga keuangan multilateral, seperti, World Bank, ADB dan satu negara donor yang tergabung dalam CGI. Lebih ironis lagi ialah ajaran agama yang dianut oleh sebagian besar penduduk muslim tersebut tidak pernah menganjurkan umatnya untuk berhutang apalagi menumpuknumpuk hutang yang akan membebani generasi setelahnya. Dari apa yang dikemukakan diatas, diperoleh gambaran betapa pentingnya kedudukan wakaf dalam masyarakat muslim dan betapa besarnya peranan uang dalam perekonomian dewasa ini. Hanya saja potensi wakaf yang besar tersebut belum banyak didayagunakan secara maksimal oleh pengelola wakaf akibat terbatasnya pemahaman masyarakat mengenai obyek benda yang boleh diwakafkan serta masih terbatasnya nazir wakaf yang memiliki sumber daya yang profesional dan manajerial. Padahal wakaf memiliki potensi yang sangat bagus untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi umat, terutama dengan konsep wakaf Uang. Terlebih disaat pemerintah tidak sanggup lagi menye-

jahterahkan rakyatnya. Karena itu makalah ini dibuat untuk melihat bagaimana legalitas wakaf uang dalam Hukum Islam dan sejauh mana wakaf uang mampu berperan sebagai alternatif menyejahterakan umat dalam Ekonomi Islam. Apabila dilihat dari tata cara transaksi, maka wakaf uang dapat dipandang sebagai salah satu bentuk amal yang mirip dengan shadaqah. Hanya saja diantara keduanya terdapat perbedaan. Dalam shadaqah, baik substansi (asset) maupun hasil/manfaat yang diperoleh dari pengelolaannya, seluruhnya dipindahtangankan kepada yang berhak menerimanya. Sedangkan dalam wakaf, yang dipindahtangankan hanya hasil/ manfaatnya, sedangkan substansi/assetnya tetap dipertahankan. Kemudian, juga ada perbedaan antara wakaf dan hibah. Dalam hibah, substansi/assetnya dapat dipindahtangankan dari seseorang kepada orang lain tanpa ada persyaratan. Sementara itu dalam wakaf ada persyaratan penggunaan yang ditentukan oleh wakif (pemberi Wakaf). Muncul dan berkembangannya lembagalembaga keuangan syari’ah dengan prinsip kerja sama bagi hasil, prinsip jual beli, dan prinsip sewa menyewa. Maka semakin mempermudah pengelola wakaf (nadzir) selaku manajemen investasi untuk menginvestasikan dana-dana wakaf yang terhimpun sesuai dengan prinsipprinsip syariat Islam. Adapun diantara bentukbentuk investasi yang dapat dilakukan oleh pengelola wakaf (nadzir) ialah sebagai berikut: 1. Investasi Mudharabah Investasi mudharabah merupakan salah satu alternatif yang ditawarkan oleh produk keuangan syari’ah guna mengembangkan harta wakaf. Salah satu contoh yang dapat dilakukan oleh pengelola wakaf dengan sistem ini ialah membangkitkan sektor usaha kecil dan menengah dengan

Shaum Ala Rasulullah Oleh: Dr Hasan Basri Tanjung BISAKAH kita mencontoh cara dan adab puasa Rasulullah SAW? Tentu saja bisa, karena Beliau SAW adalah teladan bagi umatnya (QS [33]:21). Tinggal, sejauhmana bisa menirunya, dan di situlah letak perbedaan kualitas setiap orang. Ibadah puasa diwajibkan Allah SWT kepada orang beriman dengan role model-nya Nabi SAW (QS [2]:183). Nah, saatnya dicek ulang, apakah puasa kita sesuai sunah Nabi SAW? Sayyid Sabiq dalam Fiqih Sunnah menyebutkan adab puasa Nabi SAW. Pertama, bersahur

sekadarnya. Nabi SAW selalu bersahur walaupun seteguk air. Bersahurlah kalian, karena makan sahur itu berkah. (HR Muttafaq alaih). Beliau berniat sejak malam hari dan bersahur, lalu banyak beristighfar (QS [3]:17). Jadi, kelirulah jika banyak makan sahur agar esok hari tidak lapar dan haus. Beliau SAW juga

mengakhirkan sahur hingga menjelang Shubuh. Waktu saya kecil, sahur itu setelah tengah malam dan tidur lagi. Selain tidur seusai sahur tidak baik, juga shalat Shubuh bisa kesiangan. Kedua, berbenah sepanjang hari. Puasa bukan hanya menahan diri dari yang membatalkan, seperti makan, minum, dan seks. Melainkan juga dari yang menodai puasa, seperti berkata jorok, dusta, marah, menipu, dan zalim (HR Ibnu Hibban). Nabi SAW menjaga diri dari kata dan laku yang meremehkan orang. Jika ada yang mengusik, beliau ajarkan kita berkata, inni shaaim (aku sedang puasa). Sejujurnya, kita bisa menjaga dari yang membatalkan, tetapi sering kali gagal mengendalikan diri dari yang menodainya. Ketiga, beraktivitas seperti biasa. Boleh jadi kita salah kaprah. Ketika puasa mengurangi produktivitas kerja. Puasa dianggap beban yang melemahkan. Tidur sebagai ibadah dijadikan dalil dan dalih sekaligus. Nabi SAW mengajarkan puasa itu menguatkan jiwa seorang Mukmin. Bukankah sebagian besar perang yang dipimpinnya seperti perang Badar terjadi pada bulan Ramadhan?

Beliau dan sahabatnya tetap berpuasa hingga ada yang gugur syahid dalam pertempuran. Keempat, berbuka tetap terkendali. Kita mampu menahan dari makan dan minum pada siang hari, tetapi sering tidak terkendali saat berbuka. Segala macam menu dihabiskan sampai kekenyangan. Kita berbuka seperti balas dendam atas rasa lapar dan haus seharian. Badan pun terasa berat dan mata mengantuk saat menjalankan shalat. Sejujurnya, kita belum mampu mencontoh Nabi SAW yang hanya berbuka dengan beberapa buah kurma atau segelas air, lalu berdiri shalat Maghrib (HR Abu Daud). Kelima, terjaga pada malam hari. Nabi SAW menghidupkan malam Ramadhan dengan ibadah. Shalat malam yang lama, baik di masjid maupun di rumah bersama keluarga. Terutama pada pengujung malam, lailatul qadar akan turun. Beliau lebih giat iktikaf, tilawah Alquran, zikir, dan istighfar. Sementara kita semakin sedikit beribadah, tetapi banyak berdesakan di mal atau pasar. Sibuk menyambut Lebaran dengan pakaian baru dan lupa, Ramadhan akan segera berlalu. Allahu a'lam bish-shawab. (rpc)

memberikan modal usaha kepada petani gurem, para nelayan, pedagang kecil dan menengah (UKM). Dalam hal ini pengelola wakaf uang berperan sebagai shohibul mal (pemilik modal) yang menyediakan modal 100% dari usaha/proyek dengan sistem bagi hasil. 2.Investasi Musyarakah Alternatif investasi lainnya ialah investasi dengan sistem musyarakah. Investasi ini hampir sama dengan investasi mudharabah. Hanya saja pada investasi musyarakah ini risiko yang ditanggung oleh pengelola wakaf lebih sedikit, oleh karena modal ditanggung secara bersama oleh dua pemilik modal atau lebih. Investasi ini memberikan peluang bagi pengelola wakaf untuk menyertakan modalnya pada sektor usaha kecil menengah yang dianggap memiliki kelayakan usaha namun kekurangan modal untuk mengembangkan usahanya. 3. Investasi Ijarah Salah satu contoh yang dapat dilakukan dengan sistem investasi ijarah (sewa) ialah mendayagunakan tanah wakaf yang ada. Dalam hal ini pengelola wakaf menyediakan dana untuk mendirikan bagunan diatas tanah wakaf, seperti pusat perbelanjaan (commercial Center), rumah sakit, apartemen dll. Kemudian pengelola harta wakaf menyewakan gedung tersebut hingga dapat menutup modal pokok dan mengambil keuntungan yang dikehendaki. 4. Investasi Murabahah Dalam investasi murabahah, pengelola wakaf diharuskan berperan sebagai enterpreneur (pengusaha) yang membeli peralatan dan material yang diperlukan melalui suatu kontrak murabahah. Adapun keuntungan dari investasi ini adalah pengelola wakaf dapat mengambil keuntungan dari selisih harga pembelian dan penjualan. Manfaat dari investasi ini ialah pengelola wakaf dapat membantu pengusaha-

pengusa kecil yang membutuhkan alat-alat produksi, misalnya tukang jahit yang memerlukan mesin jahit. Demikianlah, beberapa alternatif pemanfaatan dana wakaf yang dapat dilakukan oleh pengelola wakaf secara langsung (Direct Investment). Kendatipun demikian, tentu tidak hanya terbatas pada beberapa alternatif diatas. Tetapi, masih banyak alternatif-alternatif investasi lain yang dapat dilakukan serta dikembangkan oleh pengelola wakaf guna memaksimalkan hasil wakaf. Lebih dari itu pengelola wakaf juga dapat menginvestasikana dana wakaf melalui lembagalembaga keuangan syari’ah yang ada, misalnya Bank Syari’ah atau pasar modal Syari’ah. Untuk menjaga kesalahan investasi dan kelangsungan dana umat yang terhimpun . Maka sebelum melakukan investasi, pengelola wakaf (nazhir), selaku manajemen investasi, hendaknya mempertimbangkan terlebih dahulu keamanan dan tingkat profitabilitas usaha guna mengantisipasi adanya resiko kerugian yang akan mengancam kesinambungan harta wakaf, yaitu dengan melakukan analisa kelayakan investasi dan market survey untuk memastikan jaminan pasar dari out put dan produk.***

Takwa dari Puasa tak Diberi, tapi Dicari SESUAI Alquran surat Al-Baqarah ayat 183, tujuan puasa adalah membentuk manusia bertakwa. Namun, ketakwaan tersebut bukan pemberian, tapi hasil usaha. Dalam tausiyah jelang tarawih di Masjid Hubbul Wathan barubaru ini, TGH M. Mukhtar mengatakan, bila menelaah Al-Baqarah ayat 183 ayat, Allah memanggil orang-orang beriman dan mewajibkan berpuasa. Puasa diwajibkan akan membawa dampak pada pelakunya yakni berhenti dari hal buruk agar menjadi manusia bertakwa. "Kata la-'alla dalam ayat ini berarti takwa tidak diberi, tapi dicari," kata Ustadz Mukhtar. Menurut Ibnu Hisyam dalam Siratun Nabi, ayat ini turun pada 10 Sya'ban pasa 2 Hijriyah. Pada

tahun itu juga terjadi perang Badar sehingga saat itu Rasulullah dan para sahabat sedang berpuasa. Kata qutiba dalam ayat tersebut punya makna lebih dalam dari sekadar diwajibkan, tapi kewajib pada umat Muhammad yang berpengaruh pada kehidupannya sehingga betul-betul bisa mencapai takwa. ''Dengan ayat itu, tanpa Allah wajibkan, harusnya kita mewajibkan diri kita berpuasa. Umat terdahulu pun seperti itu,'' kata Ustadz Mukhtar. Masyarakat Mesir kuno, Yunani dan Romawi punya juga waktu berpuasa karena puasa berdampak pada spiritulitas. Para penyembah bintang juga berpuasa wajib selama 30 hari dan puasa sunnah selama belasan sampai sekitar 20 hari.

Puasa juga bisa menggunakan istilah shaum. Tapi ayat ini menggunakan kata shiyam yang berarti berhenti. Dalam konteks Ramadhan maknanya adalah berhenti dari halhal buruk. Bagi mereka yang sakit dan musafir lalu tidak berpuasa, maka wajib mengganti pada hari di luar Ramadhan. Pernah satu ketika Rasul bepergian bersama sahabat saat Ramadhan, sebagian mereka tidak berpuasa dan Rasul tidak mencela. Kalau sakit, boleh tidak puasa kalau dengan puasa justru makin mengancam jiwa atau dengan puasa sakitnya jadi berkepanjangan. Bila kemudian mereka tidak sanggup mengganti puasanya di hari lain, mereka wajib membayar fidhiah. (rpc)

Jangan Sempitkan Arti Jihad RAMADHAN merupakan bulan jihad bagi kaum Muslim. Sayangnya, banyak yang belum tuntas memahami arti jihad. Dalam tausiyah ba'da Isya di Masjid Hubbul Wathan baru-baru ini, Ustadz Subhan Abd Acim mengatakan, banyak yang kurang tuntas memahami jihad. Jihad seolah dimaknai hanya perang angkat senjata atau qital. Padahal, jihad punya arti luas. Menurut Ibnu Taimiyah, jihad berarti bersungguh-sungguh mencari yang disukai

Allah, beramal shalib sebanyak-banyaknya, dan menjauhi perbuatan kufur dan maksiat. "Dengan begitu, Ramadhan jadi momentum jihad dan umat Islam butuh dengan itu, kata Ustadz Subhan. Dalam kisah dari riwayat Imam Ibnu Majah dan Imam Ahmad disampaikan, ada kakak adik yang ingin berislam. Mereka lalu ditampung Thalhah bin Ubaidillah. Sang kakak merupakan ahli ibadah yang luar biasa dan syahid dalam perang. Sementara sang adik diberi usia lebih panjang

satu tahun dari sang kakak oleh Allah. Thalhah kemudian bermimpi kedua adik kakak itu. Dalam mimpi Thalhah, sang adik lebih dulu dipanggil masuk surga, padahal ia mati di atas tempat tidur. Thalhah lalu bertanya kepada Rasulullah mengapa demikian. Rasulullah menyatakan, dengan usia lebih panjang setahun, sang adik diberi karunia oleh Allah untuk bertemu kembali dengan Ramadhan dan ia beribadah sepanjang tahun itu. (rpc)

Editor: Fery Heriyanto, Layout: Hestu Purwanto


5

Opini

Senin, 05 Juni 2017

Penertiban Bangunan di Atas Drainase MELUAPNYA air dan menggenangi ruas jalan serta pemukiman warga saat hujan menggguyur Batam, salah satunya disebabkan kian sempitnya drainase dan adanya aktifitas di atas saluran air tersebut. Akibatnya, tidak sedikit dampak negatif yang ditimbulkannya. Karena itu, tidak salah kiranya jika Pemerintah Kota Batam melalui dinas terkait membongkar bangunan yang berada di atas drainase atau juga bangunan yang mempersempit drainase.

Langkah tersebut merupakan satu upaya utama untuk meminimalisir banjir yang kerap menjadi ancaman masyarakat Batam. Ini tindakan tegas yang memang harus dilakukan. Sebab, sejak beberapa waktu terakhir, ketika hujan mencurahi wilayah Batam, hampir setiap saat itu ada genangan air yang membuat tersendatnya aktifitas masyarakat. Apalagi kini, banjir di Batam tidak saja menjadi perhatian dari Pemerintah Kota Batam dan masya-

rakatnya, namun juga sudah menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau. Dari data yang disajikan, sejumlah kawasan di Batam yang kerap menjadi langganan banjir adalah Batuaji, Sekupang, Kampung Air Batam Center, Legenda, Taman Dutamas, dan lainya. Setiap kali kawasan itu banjir, ketinggian air di setiap kawasan tersebut cukup bervariasi. Yang pasti, jik air sudah menggenang, masyarakat setempat sudah was-was

dan aktifitas secara otomatis akan tersendat. Upaya melakukan normalisasi drainase yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Batam ini diharapkan memang dapat direalisasikan yang rencananya dilakukan pekan ini. Dalam pelaksanaan proyek ini, diharapkan masyarakat yang terkena langsung dari pengerjaannya, diharapkan dapat memahami jika yang dilakukan itu untuk kepentingan orang banyak. Selama ini, setiap kali hujan, dinas terkait sudah

mendeteksi jika ada puluhan titik kawasan banjir di Batam. Semuanya terjadi akibat tidak berfungsinya drainase di titik-titik tersebut. Hal itu karena ada penyempitan drainase, sampah, dan adanya bangunan di atas saluran air itu. Sudah kerap Pemerintah Kota Batam menyampaikan imbauan agar jangan sampai ada aktifitas di sekitar dan di atas drainase. Namun, faktanya, masih ada juga yang nakal. Kini baru terasa akibatnya ketika hujan tiba. Rencananya, dalam pekan ini hingga beberapa waktu kedepan, Pemerin-

tah Kota Batam akan melakukan penanganan untuk mengatasi banjir. Kita tentu berharap, proyek ini dapat berjalan sesuai harapan. Dan kita juga berharap, pengerjaan normalisasi ini mendapat dukungan penuh dari masyarakat. Sebagai kota industri, per-

dagangan, dan pariwisata, sangat tidak elok jika terus banjir saat hujan. Untuk itu, mari sama-sama berikan dukungan langkah yang dilakukan ini. Jika Batam bebas banjir, yang mendapat dampak positifnya pasti masyarakat Batam juga. ***

C akap B ijak "DALAM hidup ini, ada hal-hal yang tak ingin Anda lanjutkan, namun Anda terlalu takut untuk mengakhirinya" (Socrates, Filsuf)

2017: Semakin Kelamnya Dunia? Aksi tersebut dilakukan seorang pemuda asal Tunisia. Anis Amri, sang pelaku, ternyata berada dalam supervisi Kepolisian Jerman sebagai ”teroris potensial” yang kemudian luput dari pengawasan sehingga mampu melakukan aksi terornya. Setelah beberapa hari melarikan diri, ia pun tewas di tangan Kepolisian Italia. Teror tak berhenti di situ saja. Sejumlah aksi teror yang mewarnai awal 2017 terjadi di Prancis hingga Inggris. Perang Sipil di Suriah juga mendominasi pemberitaan media dalam beberapa waktu terakhir. Perang ini sudah berlangsung selama lima tahun yang menewaskan lebih dari 400.000 orang. Pemerintah Suriah yang didukung oleh Rusia dan Iran bertempur melawan pihak oposisi, pemberontak yang didominasi oleh Free Syrian Army (FSA). Kelompok oposisi ini membeli persenjataan mereka, yang salah satunya dari Amerika Serikat (AS). Pertempuran antara keduanya di Aleppo menjadi salah satu pertempuran berdarah yang juga mengakibatkan korban jiwa di pihak sipil. Di samping Suriah, pertempuran antara Irak yang didukung oleh Barat melawan ISIS juga menyita perhatian dunia. ”Mosul Offensive” menghajar habis-habisan para anggota dan simpatisan ISIS di Kota Mosul yang menjadi salah satu basis pertahanan terakhir mereka. ISIS menjadi sumber masalah untuk Irak yang juga menyebar ke daerah lain termasuk Suriah. Aksi ISIS pun bersifat lintas negara di mana ISIS mengeksekusi dua tentara

SEPANJANG 2016, dunia tak pernah sepi dari konflik dan aksi kekerasan. Bahkan menjelang akhir tahun lalu, dunia sempat dikejutkan dengan insiden di sejumlah negara Eropa. Sebuah aksi teror di Pasar Natal Jerman menewaskan 12 orang.

Frega Ferdinand Wenas Inkiriwang, M.IR, M.MAS Dosen Universitas Pertahanan Indonesia, Kandidat Program Doktoral Hubungan Internasional the London School of Economics and Political Science Inggris

Kolom Publik

Turki dengan cara dibakar hidup-hidup. Masih hangat juga dalam ingatan kita aksi teror yang didalangi ISIS di Bandara Ataturk, Turki yang menewaskan 42 orang. Demikian pula aksi bom bunuh diri dengan korban hingga ratusan orang di Karrada, Irak hingga bom Sarinah Jakarta awal 2016, yang diyakini telah dilakukan oleh jaringan teroris yang terkait dengan ISIS. Sementara di Laut Cina Selatan, sejumlah ketegangan menambah runyamnya permasalahan di wilayah tersebut. Beberapa kali terjadi insiden antara Republik Rakyat China (RRC) dan negara-negara ”claimant state” seperti Filipina dan Vietnam maupun negara yang berkepentingan seperti AS. Salah satu kejadian adalah dirampasnya Unmanned Underwater Vehicle (UUV) milik Amerika. Pascakejadian tersebut, RRC melakukan patroli dengan kapal induknya yang diiringi oleh sejumlah kapal perang lain melintas perairan sekitar Taiwan. Namun, baru-baru ini sebuah kapal perusak milik Angkatan Laut Amerika Serikat berlayar

2017 lalu. Perekrutan anggota lintas negara menjadi hal yang perlu diatensi, apalagi ditemukan sejumlah di antaranya adalah simpatisan yang berasal dari Indonesia. Di Tanah Air sendiri sepanjang 2016 hingga awal 2017, juga telah terjadi sejumlah aksi kekerasan. Bom Sarinah hingga bom yang diledakkan di Gereja Samarinda yang menewaskan seorang anak balita masih hangat dalam ingatan kita. Kelompok jaringan teroris di wilayah Poso pun hingga saat ini masih terus diburu oleh TNI-Polri. Meskipun Santoso telah tertembak mati, masih ada sejumlah pengikutnya yang terus melakukan aksiaksi terornya. Bahkan pada 24 Mei 2017 lalu, terjadi aksi teror bom bunuh diri yang menewaskan 3 orang polisi serta melukai sejumlah warga sipil di Terminal Kampung Melayu. Bagi Indonesia, tentunya perlu mengantisipasi skenario-skenario konflik dan kekerasan yang berpotensi terjadi sepanjang 2017. Dengan politik luar negeri bebas aktif, Indonesia memiliki keuntungan tersendiri dalam berperan aktif memediasi pihak-pihak yang bersitegang dalam konflik dunia sehingga

Penyakit Hati

(Bagian Pertama) HATI atau dalam bahasa Arab disebut Qalbu merupakan salah satu bagian yang sangat penting dalam tubuh manusia. Hati memiliki pengaruh yang besar dalam menentukan perilaku seseorang, jika hatinya baik, maka akan baik pula perilaku atau amalannya. Oleh karena itu, kita perlu mengetahui dan mengenal macam-macam penyakit hati yang berbahaya bagi kesehatan hati serta solusi atau cara menyembuhkannya. “Orang-orang yang di dalam hati mereka ada penyakit, maka dengan surat itu bertambah kekafiran mereka, disamping kekafirannya yang telah ada dan mereka mati dalam keadaan kafir.” [At Taubah: 125] Macam – Macam Peny-

memasuki perairan di wilayah Laut Cina Selatan tanpa izin, tepatnya 12 mil dari Mischief Reef. RRC pun langsung mengirimkan dua kapal fregat untuk memperingatkan dan menghalau kapal milik AS tersebut agar keluar dari wilayah perairan yang masih berada dalam wilayahnya. Tentunya keteganganketegangan seperti ini sangat berpotensi dalam memicu konflik baru di wilayah tersebut, apalagi dengan kehadiran dua negara dengan kekuatan militer dan ekonomi terbesar di dunia. Mencermati tren yang ada, sangat besar kemungkinan konflik dan aksi kekerasan akan terus mewarnai dunia sepanjang 2017. Konflik skala besar bisa saja terjadi di Laut Cina Selatan antara AS dan RRC. Belum lagi konflik antara Rusia dan Barat termasuk AS di wilayah timur Eropa menjadi sebuah skenario potensial. Sementara untuk konflik yang melibatkan aktor nonnegara seperti ISIS, juga tidak mudah diselesaikan, terbukti dengan maraknya aksi teror yang didalangi ISIS dalam beberapa waktu terakhir, seperti yang terjadi di Manchester pada 22 Mei

akit Hati : 1. Sombong Sombong adalah salah satu penyakit hati yang di benci oleh Allah SWT, Sebagaimana Allah SWT berfirman: “Masuklah kamu ke pintu-pintu neraka Jahannam, sedang kamu kekal di dalamnya. Maka itulah seburuk-buruk tempat bagi orang-orang yang sombong .” [Al Mu’min: 76] “Janganlah kamu berjalan di muka bumi ini dengan sombong, karena sesungguhnya kamu sekalikali tidak dapat menembus bumi dan sekali-kali kamu tidak akan sampai setinggi gunung.” [Al Israa’: 37] Adapun diantara indikatornya adalah enggan memuji kelebihan orang

lain, melihat orang lain dengan pandangan rendah, tidak menghargai terhadap orang lain. 2.Hasud (Iri dan Dengki) Orang yang iri dan dengki selalu merasa susah bila melihat orang lain senang. Dan sebaliknya, ia akan merasa senang bila orang lain kesusahan. Biasanya orang yang iri dengki akan mencelakakan orang lain dengan lisan, tulisan, dan perbuatannya. “Dan janganlah kamu iri hati terhadap apa yang dikaruniakan Allah kepada sebahagian kamu lebih banyak dari sebahagian yang lain. (Karena) bagi orang laki-laki ada bahagian dari pada apa yang mereka usahakan, dan bagi para

penting untuk memelihara potensi dan momentum diplomasi yang selama ini telah dijalankan baik di level regional maupun global. Komitmen Indonesia dalam mengedepankan diplomasi serta upaya perdamaian dunia tentu memerlukan ”interagency cooperation” yang melibatkan sejumlah stakeholders terkait seperti Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan, dan TNI. Diplomasi dan upaya perdamaian dunia menjadi kunci bagi Indonesia, namun harus ditopang dengan faktor lain yang melibatkan kesiapan dari sisi pertahanan dan keamanan untuk menjamin terjaganya kepentingan nasional. Aksi kekerasan yang dilakukan oleh jaringan terorisme global menjadi sebuah potensi ancaman dari luar negara yang membutuhkan respons cepat termasuk militer. Oleh karena itu, payung hukum bagi militer yang mengatur mekanisme operasional menjadi sebuah urgensi terlebih dengan berkembangnya tren perang hibrida (hybrid war) yang sifatnya lebih kompleks. Dalam upaya mengantisipasi dampak skenario konflik dan kekerasan terhadap Indonesia dibutuhkan kerja sama dari stakeholders terkait yang lebih luas seperti Kemhan, TNI, Kemendagri, Kemenkumham, serta Polri maupun sejumlah kelembagaan lainnya. Terlepas tren yang akan muncul sepanjang 2017, dengan kesiapan yang matang tentunya konflik dan kekerasan yang terjadi di wilayah dunia lainnya dapat diminimalisasi implikasi negatifnya bagi Indonesia. (sn) Oleh. Ali Maksum, S.Pd.I

wanita (pun) ada bahagian dari apa yang mereka usahakan, dan mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.” [An Nisaa’: 32] “Waspadalah terhadap hasud (iri dan dengki), sesungguhnya hasud mengikis pahala-pahala sebagaimana api memakan kayu”. [HR. Abu Dawud] Ciri-ciri dengki, diantaranya merasa sesak atas kenikmatan yang diterima orang lain, mendo’akan keburukan, tidak tegur sapa, berpaling saat berpapasan dll 3. Riya Riya adalah orang yang beribadah atau berbuat kebaikan dengan maksud pamer kepada orang lain, agar orang mengira dan memujinya sebagai orang

yang baik hati atau rajin/ gemar beribadah dan berbuat kebajikan. Ciri-ciri riya yakni apabila di hadapan orang dia giat tapi bila sendirian dia malas, dan selalu ingin mendapat pujian dalam segala urusan. “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu menghilangkan (pahala) sedekahmu dengan menyebut-nyebutnya dan menyakiti (perasaan si penerima), seperti orang yang menafkahkan hartanya karena riya kepada manusia” [QS. Al-Baqarah: 264] “Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang shalat, yaitu orang-orang yang lalai dari shalatnya, yang berbuat karena riya” [Al Maa’uun 4-6] “Riya membuat amal sia-sia sebagaimana syirik”. [HR. Ar-Rabii’] ***

"LEBIH baik menyimak dulu setiap kritik yang Anda terima, siapa tahu kritik itu bisa membuat Anda lebih besar" (Rupert Murdoch, Pengusaha)

Resensi Mengenal Pejuang yang Hidup Sederhana Judul : Che dalam Kenangan Fidel Castro Cetakan : I, Maret 2017 Penerbit : Mata Angin Tebal : 364 halaman

REVOLUSIONER Kuba, Ernesto Che Guevara, mengatakan, “Hasta la Victoria siempre. Patria o muerte!” Artinya, maju terus menuju kemenangan. Tanah Air atau mati! Ernesto Che Guevara (biasa dipanggil Che) berdarah Rosario, Argentina. Dia lahir 14 Juni 1928 sebagai pribadi tangguh. Selama 12 tahun, dia berjuang untuk revolusi Kuba, bahkan juga di Afrika dan Asia. Bersama Fidel Castro, dia berhasil menggulingkan pemerintah Fulgensio Batista (1 Januari 1959). Akhirnya, Batista kabur dan terciptalah Kuba baru dengan sistem pemerintahan yang lebih memperjuangkan kelompok minoritas. Bulan Juli atau Agustus 1955, pertama kalinya Fidel Castro bertemu Che pada malam indah dalam ekspedisi Granma. Saat itu, ekspedisi sama sekali tidak memiliki kapal, senjata, maupun pasukan. Dalam pasukan ekspedisi ada nama Raul Castro (Presiden Kuba sekarang, adik kandung Fidel Castro). Dalam kenangan Castro, Che adalah seorang yang sangat dicintai dan disukai karena sederhana. Karakter dan sikapnya apa adanya. Dia ramah dan bersahabat. Laiknya sebuah bangunan yang memiliki seribu pintu, Che adalah sosok yang multidimensional untuk dimasuki (hal 133). Sebelum menjadi pasukan militer, Che seorang dokter untuk merawat para tentara. Dia bukan seorang dokter seperti kejamakan karena berjuang luar biasa dengan nilai humanistik tinggi. Lihat saja ketika dia merawat beberapa kamerad terluka, dan pada saat yang sama juga merawat pasukan musuh. Dalam pintu lain, Che adalah relawan yang banyak membikin decak kagum. Dia seorang pribadi dengan ga-

gasan-gagasan yang mendalam. Pribadi aktif untuk mengendalikan pikiran demi mimpi perjuangan. Di sisi lain, dia juga memiliki watak sangat altruistik dan selalu bersedia mengambil segala risiko dengan mempertaruhkan nyawa. Masih dalam pandangan Fidel Castro. Che adalah tentara yang tak terbandingkan. Dia juga pemimpin tiada tandingan. Dari sudut militer, Che pribadi yang cakap luar biasa. Dia berani dan memiliki watak pejuang. Sebagai seorang gerilyawan sejati, dia diibaratkan memiliki panah Achilles. Panah itu kualitasnya yang sangat kombatif. Semangatnya tiada takut menerjang bahaya (hal 38). Jika ingat Che atau berpikir tentangnya, pada dasarnya pembaca diajak tidak berpikir tentang keunggulan-keunggulan militernya. Perang adalah cara, bukan tujuan. Pertempuran hanya alat bagi kaum revolusioner. Maka yang penting revolusi. Semangat, gagasangagasan, tujuan-tujuan, sentimen-sentimen, dan kebajikankebajikan revolusioner. Sebagai gerilyawan perang, darahnya menetes di tanah Kuba karena terluka dalam beberapa pertempuran. Darahnya juga tumpah di Bolivia, Vietnam, dan Guatemala. Pribadinya teguh. Jasadnya sudah hilang, tapi warisan revolusionernya terutama untuk kebajikan dan kemanusiaan harus tetap dijaga.(Khairul Mufid Jr/kj)

P P o √ Kejari Tpi Tangani Tujuh Perkara Korupsi j -Berakhir bahagia semuanya pak jaksa? o k √ Belasan Turis Eropa Kunjungi Penaah -Ajak tanam padi biar seru!

REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

Editor: Fery Heriyanto, Layout: Hestu Purwanto


CMYK

6

iklan

Senin, 05 Juni 2017

CMYK

Editor : Helmi Rizal, Hermawan


7

sambungan

Senin, 05 Juni 2017

Dua Mayat ... ma tim Basarnas gabungan KN Bhisma Basarnas melaksanakan pencarian lanjutan dengan menyisir perairan Tanjung Dato terhadap ketiga korban kapal tenggelam," kata Danlantamal. Dari hasil penelusuran itu pertama ditemukan sesosok jenazah mengapung pada posisi 00 00.68'S-104 17.18'T sekitar pukul 10.50 WIB oleh Patkamla Cempa. Selanjutnya jenazah dievakuasi ke KN Bhisma Basarnas untuk dilakukan evakuasi dan identifikasi," kata Eko. Dia menceritakan, hanya berselang dua jam pada pukul 12.50 WIB, Tim SAR (Patkamla Cempa) kembali menemukan

sambungan Hal. 1 jasad ke dua yang lokasinya tidak jauh dari penemuan jasad pertama. Kedua jasad itu diduga korban laka laut (kapal nelayan tenggelam) pada posisi 00 00.46'U-104 16.81'T. Selanjutnya pukul 13.00 WIB jasad korban dievakuasi ke KN Bhisma Basarnas untuk identifikasi. Sementara Danlanal Dabo Singkep, Letkol Laur (P) Agus Yudho Kristianto mengatakan dari hasil identifikasi sementara berdasarkan ciri-ciri fisik dapat dipastikan bahwa kedua jenazah atas nama Jumadi dan Nong. Dalam pencarian itu, pihak

Penjaga Masjid... itu. Tiba-tiba ada rekan kerja mereka, Nahar memberi tahu korban melalui handphone kalau ada pencuri yang membongkar kotak infak. Mendapat informasi itu, Heri, panggilan akrab korban langsung naik ke lantai dua masjid tersebut. Di lokasi itu, korban sempat mengejar pelaku dan berhasil menangkapnya. Namun entah bagaimana tiba-tiba adiknya ditikam pelaku. "Saya mendengar adik saya berteriak maling saat dia berada di depan pintu masuk samping kanan masjid. Dari kejauhan saya melihat ada seorang pria berkulit hitam hendak berlari ke luar masjid," ungkapnya. Pada saat mencoba mengejar pelaku, tiba-tiba rekannya, Nahar berteriak memanggilnya dan mengatakan Safari terluka. Ia pun langsung berlari menuju ke lokasi adiknya yang sudah berlumuran darah. Rozi mengatakan, sebenarnya dirinya juga sudah hampir menangkap pelaku tersebut. saat itu jarak dia dengan pelaku hanya sekitar 5 meter. Namun, karena dia melihat adiknya terluka, maka dia memilih untuk menghampiri adiknya dan membawanya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) HM Sani. "Saat tahu Heri terluka, langsung saya bawa ke rumah sakit pakai motor. Dia saat itu masih sadar. Bahkan, dia sendiri yang menunjukkan jalan menuju rumah sakit. Motor langsung saya masukkan ke ruang IGD. Ketika sedang dirawat, dia berontak minta segera dibius karena tak tahan sakit, sampai selang infusnya pun lepas," ujar Rozi.

sambungan Hal. 1 Kata Rozi, saking banyaknya darah yang keluar dari tubuh adiknya itu, petugas medis sampai harus memasang 4 kantong darah untuk korban. Setiap kantong darah yang dipasang langsung habis. Namun sayang, meski dokter sudah berusaha memberikan pertolongan, namun Tuhan berkehendak lain. Korban akhirnya menghembuskan nafasnya terakhir di RSUD HM Sani. Saat berada di ruang pemulasaraan jenazah RSUD HM Sani Karimun, jenazah korban sempat dijenguk Bupati Karimun Aunur Rafiq. Orang nomor satu di Karimun itu menjenguk korban usai melaksanakan shalat subuh. Bupati Rafiq mengutuk keras pelaku pencurian dan penusukan hingga tewasnya penjaga Masjid Agung Karimun. "Saya mendapat kabar dari pengurus Masjid Agung kalau penjaga masjid mendapatkan musibah. Dia ditikam oleh orang tak dikenal yang melakukan pencurian kotak amal masjid. Korban akhirnya mengalami luka dan dirawat di sini, namun saat subuh tadi ternyata korban telah kembali ke Rahmatullah," ungkap Aunur Rafiq. Selaku kepala daerah, Aunur Rafiq sudah meminta kepada Pengurus Masjid Agung Karimun untuk mengurus Fardhu Kifayah atau segala kewajiban penyelenggaran jenazah korban hingga selesai. Aunur Rafiq juga sudah menyerahkan kepada pihak kepolisian untuk mengungkap kasus pencurian dan tewasnya penjaga Masjid Agung Karimun itu.

Istri Hamil... itu. Biasanya, tengah malam dia pulang ke rumah. Namun, malam itu dia tidak pulang. Hanya saja, tiba-tiba saja saya mendapat telepon kalau abang telah ditusuk orang," ungkap Sutari saat ditemui di Asrama Masjid Agung Karimun. Sutari merupakan istri kedua korban. Sebelumnya, korban sudah menikah dengan Nita (35) di Selat Panjang, Kabupaten Meranti, Riau. Dari pernikahan pertama ini, korban sudah dikarunai 4 orang anak, Saparuddin (18), Astuti (16), Ardianto (12) dan Iqbal Farhan (10). Semua keluarga korban berkumpul di Asrama Haji Masjid Agung Karimun. Bukan hanya kedua istri dan

"Secara pribadi dan keluarga serta Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun, saya menyampaikan turut berduka cita dan berbelasungkawa pada keluarga korban dan mendoakan semoga almarhum diampunkan dosanya oleh Allah SWT dan ditempatkan sebaik baiknya. Kami juga menyerahkan kasus ini kepada kepolisian agar bisa mengungkapnya,� kata Rafiq. Saat ini korban sudah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bukit Tembak tak jauh dari Masjid Agung Karimun, kemarin sekitar pukul 11.00 WIB. Sebelum dimakamkan, korban dishalatkan di Masjid Agung. Ratusan warga Karimun termasuk Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim ikut dalam proses shalat jenazah. Kapolres Karimun AKBP Agus Fajaruddin ketika dikonfirmasi via ponselnya mengatakan kasus ini masih diselidiki. " Pelaku penusukan masih satu orang. Untuk pelaku lainnya di lokasi kejadian masih dalam penelurusan kami. Sementara senjata yang digunakan pelaku untuk menusuk korban kelihatannya pisau dan pisau itu belum ditemukan, masih ditelusuri," kata Agus Fajaruddin. Ia menyebut, pihaknya belum mengidentifikasi pelaku penusukan sekaligus pencuri kotak infak Masjid Agung Karimun itu. Pihaknya, masih terus menelusuri keberadan pelaku. Dia sudah memerintahkan anggotanya untuk mencari titik yang diduga sebagai lokasi pelarian pelaku, termasuk menutup jalur keluar Pulau Karimun. (ham)

Dia mengimbau, jangan sampai pemberantasan korupsi ini dijadikan alat politik untuk membungkam orang-orang yang kritis. "Sementara kondisi yang lain yang merugikan keuangan negara sampai Rp130 triliunan lebih, itu jalannya sangat tersendat. Memang ada yang sekarang dijadikan tersangka, tetapi dalam tanda kutip ini juga masih sangat parsial dibanding keseluruhan kasus yang terjadi," jelas Hidayat. Di tempat terpisah, Ketua Umum DPP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Taufan Putra Revolusi meminta pimpinan KPK menunjukkan rasa hormat kepada Amien Rais. Taufan menyatakan hal itu terkait penyebutan nama mantan ketum Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut sebagai penerima uang hasil korupsi pengadaan alat kesehatan (alkes). "IMM meminta KPK menunjukkan rasa hormat yang tinggi kepada Amien Rais," ujar Taufan dalam pernyataan tertulisnya, Minggu (4/6). Menurut Taufan, mantan ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) itu dikenal sebagai tokoh nasional yang pertama sekali menggaungkan pemberantasan korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN). Sejarah juga

sambungan Hal. 1 sudah membuktikan konsistensi Amien dalam memberantas KKN. "Beliau bergerak dan bersuara sebelum lembaga KPK didirikan. Mahasiswa dan seluruh elemen masyarakat yang bergerak tahun 1997/1998 telah menyaksikan itu. Kita tidak boleh lupa pada sejarah," jelas dia. Bahkan, lanjut dia, berdirinya lembaga KPK juga tidak lepas dari perhatian dan perjuangan Amien Rais. Karena itu, sangatlah tidak tepat jika KPK memainkan isu yang bisa membunuh karakter tokoh reformasi itu. Karenanya Taufan pun mengharapkan pimpinan KPK mau menerima kedatangan Amien besok (5/6). Sebab, dia meyakini mantan ketua umum PP Muhammadiyah itu mau menunjukkan diri sebagai orang yang taat hukum. Taufan justru mempersoalkan pernyataan Juru Bicara KPK Febri Diansyah yang memastikan pimpinan di lembaga antirasuah itu tak akan menemui Amien. Sebab, KPK menganggap Amien sebagai orang yang sedang terkait dengan perkara korupsi. "Perkara yang mana? Bukankah klarifikasi dan penjelasan yang diberikan mengindikasikan bahwa pak Amien bersih. Sau-

Nyonya Tua...

dara Febri ikut memperkeruh suasana," pungkas Taufan. Di tempat yang sama Sekjen Koordinator Nasional Forum Ikatan Alumni (Kornas FOKAL) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Azrul Tanjung mengatakan KPK harusnya bersikap hati-hati akan upaya kriminalisasi terhadap Amien Rais. "Jika tidak hati-hati, akan berdampak pada kontra produktif terhadap penegakan hukum," kata Azrul dalam keterangan tertulis, kemarin. Azrul menyebut, kegesitan KPK tersebut sangat berbanding terbalik jika KPK dihadapkan pada kasus besar, yang diduga melibatkan elite politik. Misalnya pada kasus megakorupsi KTP-el, BLBI, Bank Century, dan lain-lain. Sementara itu, Wasekjen Majelis Ulama (MUI) Pusat, Amirsyah juga menyesalkan atas penyebutan Amien Rais yang diduga sebagai salah satu penerima aliran dana korupsi alat kesehatan (alkes) senilai Rp 600 juta. Menurut dia, sebelum KPK mencatut nama Amien Rais, lebih baik diselidiki dahulu sejarah uang tersebut. "Ke depannya KPK harus bisa mengutamakan pencegahan yang efektif, agar tidak berdampak buruk terhadap penyelenggaraan negara yang bebas KKN," ungkap Amirsyah. (rpk/tmp/net)

sambungan Hal. 1

sambungan Hal. 1 kelima anaknya, ibu dan mertua serta saudara-saudaranya juga berkumpul di sana, termasuk juga kakak sulung korban Asmurni yang sudah 30 tahun tinggal dan menetap di Pontian, Malaysia serta adiknya Suhaeli yang selama ini tinggal di Selat Panjang. Belakangan, Heri beserta istri dan anaknya tinggal di RT/ RW 03/04, Kelurahan Bukit Tembak, Kecamatan Meral atau tak jauh dari Masjid Agung Karimun. Dia tinggal di tanah Suhaeli, adik kandungnya. Di tanah itu, Suhaeli membangunkan rumah sederhana untuk Heri dan keluarganya itu. Di rumah itulah, sekitar dua hari yang lalu abang kandung

Banjir Lumpur ... larut, dalam waktu dekat kawasan pemukiman penduduk di lereng perbukitan Mangsang ini akan terendam oleh lumpur," ungkap salah seorang warga setempat, Purba, kemarin. Purba mengatakan guna mengantisipasi persoalan banjir lumpur yang menggenangi pemukiman penduduk itu, pemerintah secepatnya melakukan rehabilitas bukit yang sudah hampir 200 hektar dibabat oleh pengembang. "Salah satu langkah yang harus dilakukan guna mencegah banjir lumpur agar tidak merembet ke pemukiman penduduk dengan cara merehabilitasi kembali bukit-bukit yang gundul itu," harap Purba. Senada dengan Purba, salah seorang ibu rumah tangga Dewi, yang tepat tinggal di lereng Bukit Mangsang sangat kecewa dengan kondisi dengan aktivitas pemotongan bukit yang berimbas ke pemukiman warga. "Mau ngadu kemana lagi, kami warga sudah mendatangi Komisi III DPRD Kota Batam untuk rapat dengar pendapat beberapa minggu lalu. Tapi tidak membuahkan solusi. Hanya tanda police line saja yang dilingkari di sebagian kawasan lereng Bukit Mangsang tersebut. Dan itu pun tidak berpengaruh terhadap kontur tanah

petugas sempat menemui kendala dalam mengidentifikasi karena kondisi kedua mayat sudah membengkak. Namun demikian keberhasilan proses identifikasi itu terjadi berkat bantuan keluarga korban. "Sampai saat ini Patkamla Cempa bersama Tim SAR gabungan masih terus melaksanakan pencarian lanjutan terhadap 1 korban lagi yang belum ditemukan atas nama Madi di lokasi yang sama," ujar Agus. Tim SAR gabungan hingga kini masih terus melaksanakan pencarian satu korban lainnya, namun upaya perncarian terkendala faktor cuaca. (nel)

Jangan Sampai ...

korban, Khairozi sempat berseloroh meminta adiknya itu shalat. Karena, selama ini dia jarang sekali melaksanakan shalat. Apalagi, adiknya itu sudah memiliki anak-anak yang sudah dewasa. Saat berseloroh itu, korban meminta kepada abangnya untuk menjaga anakanaknya. "Saya sempat bilang ke Heri, kamu shalat lah lagi. Dia kemudian jawab akan melaksanakan shalat, karena merasa malu juga karena melihat anak-anaknya sudah pada besar-besar. Setelah itu, tiba-tiba saja dia bilang ke saya untuk menjaga anak-anaknya. Saya tak menyangka perkataannya itu berujung seperti ini," ungkap Khairozi. (ham)

sambungan Hal. 1 apabila datang hujan. Tetap menyeret lumpur ke rumah-rumah warga," kata Dewi. Ketua Komite Peduli Lingkungan Hidup Indonesia (KPLHI) Kepri, Evi Julian Abdul Muti mengatakan aktifitas pembabatan hutan di kawasan itu untuk kepentingan bisnis sekelompok perusahaan pengembang di Batam berdampak buruk terhadap masyarakat. Dia menilai BP Batam dianggap ceroboh karena telah mengalokasikan lahan yang peruntukannya bukan untuk lahan pemukiman atau Kavling Siap Bangun (KSB). Sebab bukit itu merupakan kawasan hutan lindung. "Kami mengecam aktifitas cut and fill yang dilakukan sekelompok pengembang untuk kepentingan bisnis mereka dengan mengalokasikan lahan seluas 6x10 untuk pembangunan rumah warga di areal perbukitan tersebut," kata Evi, Senin (5/6). Dikatakan Evi, seharusnya pemberian izin alokasi lahan dari BP Batam kepada sekelompok pengembang tersebut harus mempertimbangkan dampak lingkungan dari sebuah kebijakan yang dikeluarkan. Selain itu Evi juga mempertanyakan dasar hukum masalah hutan pengganti jika hutan di

Bukit Mangsang tersebut telah dialihfungsikan untuk kawasan kavling siap bangun (KSB). "Kita mempertanyakan kebijakan dan dasar hukum pihak BP Batam yang mengalokasikan lahan tersebut untuk pembangunan rumah-rumah kavling yang telah diatur sedemikian rupa oleh sekelompok pengembang yang notabenenya ingin mencari keuntungan," tegas Evi. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, KPLHI Kepri akan menyurati pihak BP Batam, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam, Dinas Kehutanan Propinsi Kepri serta sekelompok pengembang agar bertanggung jawab terhadap dampak buruk yang dalami warga di wilayah Bukit Mangsang beberapa bulan terakhir. "Akibat cut and fill itu, jelas telah merugikan penduduk yang bermukim di wilayah Bukit Mangsang. Apalagi di saat musim hujan belakangan ini. Luapan lumpur dari atas pebukitan itu telah menggenangi areal pemukiman penduduk. Bahkan lumpur tebal berwarna kuning itu masuk ke dalam rumah penduduk. Tidak sedikit kerugian material yang dialami warga. Ini semestinya menjadi perhatian khusus oleh pihak terkait,� tegas Evi. (afr)

GIORGIO Chiellini gagal mengawal pertahanan Juventus karena empat gol bersarang di gawang mereka saat menghadapi Real Madrid di Liga Champions.

"Di babak pertama, kami bermain dengan indah. Tetapi, di babak kedua, Real Madrid menekan pedal gas dan kami tidak dapat meresposnnya," ujar Allegri di situs UEFA. "Setelah kebobolan gol ke-2, kita seharusnya tetap bertahan dalam permainan. Kami menciptakan beberapa peluang, tetapi kami tidak dapat memanfaatkannya," sambungnya. Kekalahan Juventus ini merupakan kali kedua di partai final dalam kompetisi ini dalam tiga tahun terakhir. Sebelumnya Juventus kalah dari Barca 3-1 pada tahun 2015. Seandainya menjadi juara Liga Champions tahun ini, Juve akan menyabet gelar treble winner karena sebelumnya telah mengamankan dua gelar kompetisi lokal yaitu Serie A dan Coppa Italia. Adapun bagi Real Madrid, kemenangan ini membuat mereka kini mengumpulkan 12 gelar di kompetisi cup Eropa paling elit. Tahun lalu, Los Blancos juga keluar sebagai juara. Artinya, klub asal Spanyol ini adalah klub pertama yang mampu mempertahankan gelar tersebut setelah AC Milan yang mampu melakukannya pada 1989 dan 1990. Kiper Juventus, Gianluigi Buffon mengatakan dia masih memiliki satu kesempatan lagi

untuk berusaha memenangkan Liga Champions, setelah timnya keok 1-4 dari Real Madrid. Sepanjang kariernya, Buffon belum pernah mengangkat trofi paling bergengsi antarklub di Eropa. "Saya masih memiliki satu tahun lagi untuk kontrak saya, jadi itu berarti saya memiliki satu kesempatan lagi untuk memenangkan Liga Champions," kata Buffon. Musim ini, Buffon bersama Juventus menjadi juara Serie A, yang merupakan gelar keenam berturut-turut. Di ajang Coppa Italia, Juve juga menjadi juara, tiga tahun beruntun. Namun Juve belum bertaji jika bicara pentas Eropa. "Saya akui, akan sulit memperjuangkan gelar Liga Champions sebaik tahun ini. Kami sudah melakukan sesuatu yang luar biasa. Namun sayang kami belum mendapatkannya," kata kiper yang berencana pensiun setelah Piala Dunia 2018 itu. Kecewa Selain masih memiliki satu kesempatan lagi untuk berusaha memenangkan Liga Champions, Gianluigi Buffon mengaku kecewa berat setelah timnya kalah dari Real Madrid. ''Ini kekecewaan besar, karena kami pikir kami telah melakukan semua yang diperlukan

Tak Perlu... Untuk harga koleksi dari Meccanism ia bandrol mulai dari harga Rp 60 ribu. Sedangkan yang paling mahal adalah seharga Rp400 ribu. "Nggak ada yang Rp500 ribu, semahal-mahalnya itu Rp400 ribu itu juga udah gamis. Karena aku sendiri kalau ada baju di atas Rp400 ribu aku mikir," ungkapnya. Saat ini kata Zaskia ia telah merilis koleksi terbaru dari merek busana muslim miliknya, Meccanism. Koleksi ini merupakan koleksi yang dikeluarkan dalam rangka bulan Ramadhan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri. "Dulu aku selalu mikir ko-

untuk memainkan final ini dan akhirnya memenanginya," kata penjaga gawang 39 tahun itu. Bianconeri hanya kebobolan tiga gol dalam 12 pertandingan selama turnamen ini, tapi pasukan Max Allegri itu kalah 1-4 di final di mana Buffon takluk pada upaya Cristiano Ronaldo dan Casemiro mencetak gol. "Kami telah melewati babak pertama dengan sangat baik, kami memberi masalah besar bagi Real Madrid, tapi kami lantas membuat semua terbelalak terkejut karena selanjutnya tidak berjalan dengan baik. Itu mengecewakan," kata Buffon. Total, Juventus telah tujuh kali gagal di final pada 1973, 1983, 1997, 1998, 2003, 2015, dan 2017. Mereka hanya memenangi Liga Champions dua kali pada 1985 dan 1996. "Terbukti untuk memenangkan trofi seperti ini, Anda harus lebih kuat dari kesulitan itu sendiri," kata Buffon. Namun Buffon mengakui bahwa Real Madrid pantas menang karena bermain bagus di babak kedua. "Di babak kedua, terlihat kelas mereka, kekuatan mereka, dan seberapa terbiasanya mereka memenangi pertandingan seperti ini. Mereka layak menang," kata Buffon. (dtc/ tmp/net)

sambungan Hal. 1 leksi lebaran yang penting nyaman, tapi sekarang aku mikir juga bahwa harus agak rapi juga untuk lebaran," ujarnya. Berangkat dari selera pribadinya yang tidak terlalu feminin, ia mengaku menjadikan gaya edgy sebagai ciri khas dari Meccanism. "Ciri khasnya karena aku bukan perempuan yang girly, jadi aku suka style tuh edgy. Jadi nggak terlalu cewek banget, nggak terlalu tomboy juga. Jadi kalau untuk Meccanism juga aku mau yang edgy," katanya dalam kesempatan yang sama. Dalam koleksi kali ini ada total 14 look yang ia pasarkan.

Koleksi tersebut didominasi oleh warna-warna pastel. Akan tetapi ia juga mengeluarkan koleksi berwarna monokrom. Zaskia mengaku dirinya tak sendiri untuk mendesain koleksikoleksi tersebut. Ia juga dibantu oleh anggota keluarganya, Tasya Medina, sang kakak. Uniknya, Meccanism juga mengeluarkan koleksi tersebut dalam bentuk paket. Total ada tiga paket untuk koleksi kali ini. "Paket Tarawih terdiri dari mukena dan kaos kaki, Paket Buker terdiri dari luaran dan hijab instan, sedangkan Paket Silaturahmi terdiri dari hijab, atasan, dan bawahan," katanya. (dtc)


CMYK

8

Pendidikan

Senin, 05 Juni 2017

5 Komputer Disediakan di Kantor Disdik

Disdik Buka Konter PPDB 2017 BATAM (HK) -— Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam akan membuka konter penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2017/2018 secara online di kantor Disdik. Dedi Manurung Liputan Batam Bahkan Disdik sendiri akan menempatkan 5 komputer dan 5 operator bagi pendaftaran PPDB SMP, SMA maupun SMK negeri sederajat. Sedangkan untuk mengatasi persoalan calon pendaftar membludak, maka PPDB di Disdik ini akan dibuka lebih awal pada 5 Juni ini. Kepala Disdik Kota Batam, Drs H Muslim Bidin mengatakan, untuk antisipasi PPDB ini pihaknya menyediakan 5 komputer untuk konter PPDB di Kantor Dinas Pendidikan Kota Batam, yang bisa digunakan orangtua dalam mendaftarkan anaknya. Selain disekolah, lanjutnya Muslim Bidin, wali murid juga bisa mendaftarkan anakanaknya di kantor Disdik, dan telah disedikan operator PPDB yang standby dikantor untuk update datadatanya. "Selain di sekolah, orangtua juga bisa mendaftarkan anaknya di kantor Disdik di Sekupang, petugas kita pun ada yang standby untuk update data-datanya," ujar Muslim belum

Drs H Muslim Bidin lama ini. Katanya lagi, penambahan tempat pendaftaran ini sebagai salah satu antisipasi bagi orangtua yang tidak bisa mendaftar melalui telepon pintar. "Kan tidak semua punya android, jadi ini upaya kami dalam membantu," jelasnya. Tak hanya itu, penambahan konter ini juga dimaksudkan untuk menghindari pendaftaran manual yang ujungnya membludak disekolah. Selain itu juga memang, sekolah juga menyiapkan 4 komputer untuk membantu orangtua yang mendaftar. "Konter ini nantinya untuk hindari pendaftaran ma-

DOK

PENDAFTARAN PPDB — Panitia PPDB online di SDN 01 Tanjunguma sedang melayani orang tua murid yang mendaftar pada PPDB tahun lalu. Untuk PPDB tahun 2017 ini mulai dibuka pada 3 Juli mendatang, rata-rata mengunakan online. nual yang ujungnya membludak di sekolah. Jangan sampai nanti ada yang mengeluh ngantrian," ujarnya.

PPDB Sekolah Lewat Website Token/Password Diambil di Sekolah BATAM (HK) — Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara serentak dimulai 3 Juli 2017 untuk semua jenjang dari SD, SMP maupun SMa/SMK. Hanya saja ada beberapa sekolah yang memberlakukan PPDB ini secara online registrasi pendaftaran melalui website. Seperti PPDB yang akan diberlakukan di SMKN 1 Batam melalui website pendaftaran sendiri. Website tersebut nantinya akan diakses dengan menggunakan kata sandi atau password tersendiri. Bahkan calon siswa baru harus mengambil password tersebut ke sekolah pada tanggal 30 Juni mendatang. Menurut Kepala SMKN I Batam Lea Indrawijaya,

kalau untuk mendapat token atau password nya para calon siswa baru harus mengambil ke sekolah pada tanggal 30 Juni mendatang mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB siangnya. Selanjutnya, setelah dapat token itu, siswa harus mengisi formulir yang ada di dalam website itu. Kemudian pada tanggal 2 Juni harus sudah terisi, sebab tanggal 3 Juli sudah mulai pendaftaran jadi saat calon siswa datang ke sekolah tidak lagi repot. Persyaratan lainnya lebih rinci akan disampaikan saat dilakukan pendaftaran. Dijelaskan lagi, pada saat hari pendaftaran, siswa akan mencocokkan data yang sudah diisi dengan

IST

CALON siswa sedang melihat hasil pendaftaran PPDB online lewat website PPDB Disdik tahun lalu. Tahun ini selain PPDB dilakukan di sekolah, di Kantor Disdik juga dibuka PPDB online yang dimulai pada 5 Juni 2017.

data yang akan didaftarkan secara online tersebut. "Saat pendaftaran, siswa akan cocokkan data yang sudah diisi dengan data yang didaftarkan secara online. Kemudian segala persayarakat mulai dari surat tanda kelulusan, foto copy rapor dan lain sebagainya juga harus dibawa," kata Lea, Minggu (4/6) siang. Setelah selesai pendaftaran, calon siswa yang mengikuti seleksi mulai dari test tertulis, wawancara serta psikotest untuk kelas empat tahun belajar. Untuk tahun ajaran baru nanti, kata Lea, SMKN I Batam tetap membatasi jumlah penerimaan siswa baru yakni hanya 496 siswa. Jumlah tersebut sudah perhitungkan secara matang sesuai dengan kemampuan lokal dan sumber daya tenaga pengajar yang ada. "Kami sudah buat draf nya dan yang diterima (pada PPDB) nanti sebanyak 496 siswa. Jumlah itu sudah diperhitungkan secara matang sesuai dengan kemampuan lokal dan sumber daya tenaga pengajar yang ada," ujarnya merincikan. Oleh karena itu, kepada para calon siswa baru sudah bisa mendaftarkan diri sesuai dengan wibsite sekolah. Karna jumlah daya tampung itu sudah termasuk tiga kriteria seperti jalur yang sudah ditentukan. ***

Muslim mengungkapkan, adanya sistem online ini bertujuan untuk memberikan kemudahan, na-

mun jika di lapangan masih banyak orangtua yang masih kurang mengerti atau awam terhadap tek-

nologi. Kalau ini gagal berarti sistem ini belum sukses. "Kita kan mencoba menjadi lebih baik, bila re-

sponnya begitu berarti kita perlu usaha yang lebih keras lagi ke depannya," kata Kadisdik ini. ***

Kemendikbud Perbanyak SMK Berbasis Keasramaan MALANG (HK) — Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bakal memperbanyak Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) berbasis keasramaan di Tanah Air, bahkan setiap provinsi atau satu provinsi satu sekolah yang memiliki model asrama atau "boarding school" yang berbasis ketarunaan. "Secara bertahap kami akan memperbanyak jumlah SMK yang berbasis keasramaan atau ketarunaan karena pembinaanya di bawah unsur TNI, bisa unsur Angkatan darat, Angkatan Udara, maupun Angkatan Laut. Dan, Insya Allah kami akan membangun SMK ketarunaan di setiap provinsi ada satu yang mengembangkan model seperti itu (boarding school)," kata Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Prof Dr Muhadjir Effendy di sela mendampingi Presiden Joko Widodo di Malang, Jawa Timur, Sabtu lalu. Mendikbud mengakui saat ini sekolah ketarunaan di Indonesia sebagian besar telah memiliki asrama sendiri. Namun, sekolah taruna itu banyak dikelola oleh swasta maupun negeri dan jumlahnya saat ini sekitar 120 sekolah. Sebenarnya yang banyak memprakarsai pendirian SMK ketarunaan ini ad-

NET

PARA siswa yang bersekolah di SMK Berasrama usai mengikuti pengajian di Masjid sekolah. Kemendikbud berencana akan memperbanyak SMK Berasrama di tiap wilayah di Indonesia. alah swasta. Menurut dia, sekolah taruna modelnya bermacam-macam, ada yang model pesantren, ada pula yang model profesi, seperti kelautan atau kemaritiman serta penerbangan seperti di Jayapura yang bekerja sama dengan maskapai penerbangan. Visinya pun tergantung masingmasing sekolah. Jika pesantren, siswa bisa memiliki dasar agama yang baik dan lulusannya lebih shalh atau shalihah. Kalau model profesi, harapan lulusannya bisa menjadi tenaga kerja yang han-

dal, unggul dan ahli di bidangnya. Sedangkan SMA Negeri Taruna Nala yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo diharapkan siswa yang akan melanjutkan ke pendidikan militer telah memiliki bekal. Selain berbasis ketarunaan dan profesi, sekolah (SMK) berbasis pertanian juga akan segera dibuka. Kemendikbud telah mendiskusikan dan kontak-kontak dengan Menteri Pertanian terkait SMK pertanian tersebut. "Sekolah berbasis asrama ini bisa menjadi alternatif," ucapnya.

Ia mengemukakan rencananya TNI Angkatan Udara (AU) akan membuka sekolah ketarunaan di Surakarta. Bedanya dengan Taruna Nusantara, Taruna Nala ini langsung dari TNI AL, sedangkan Taruna Nusantara di bawah Kementerian Pertahanan. "Muda-mudahan sekolah berbasis keasramaan ini bisa berjalan dengan baik. Kami terus berupaya mengembangkan sekolah model-model seperti boarding school dengan keahlian sesuai pilihan," katanya. (ant)

Bagi para siswa dan guru yang suka menulis atau yang memiliki prestasi, serta ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment Aditya, melalui 081275412761. Editor: Arment Layout: Mario


CMYK

Senin, 05 Juni 2017

9

Mendekatkan Pelayanan ke Pelanggan ATB Buka Kantor di Bengkong BATAM (HK) — Sebagai upaya mendekatkan pelayanan ke pelanggan, sehingga tercapai pelayanan yang prima ke pelanggan, dalam waktu dekat PT Adhya Tirta Batam (ATB) akan membuka kantor pelayanan di kawasan Bengkong. Dengan adanya kantor pelayanan baru ini, setidaknya menambah area kantor pelayanan dari sebelumnya yang ada di kawasan Sukajadi, Batuaji, Tiban dan kini di Bengkong. Manager Customer Care ATB, Maria Y Jacobus mengatakan, dengan adanya kantor pelayanan Bengkong ini nantinya akan mempermudah pelanggan ATB yang ada di kawasan tersebut dalam melakukan pembayaran rekening air, penyampaian keluhan pelanggan hingga melakukan pemasangan sambungan batu maupun melakukan permohonan perubahan nama. "Intinya, pelayanan yang ada di Kantor Pelayanan Bengkong nanti, akan sama dengan pelayanan di Kantor Pusat di Sukajadi. Namun dengan adanya kantor layanan ini, bisa memudahkan pelanggan ATB di wilayah Bengkong dan sekitarnya. Dan jika tidak ada

Oknum Lurah ... Hal. 10

Ahmad Fuady SH KASI PIDUM KEJARI BATAM

Keluarga adalah Penyemangat

Kemitraan dengan ... Hal. 10

HUMAS ATB

KANTOR BARU — Ini kantor cabang pelayanan PT ATB di Komplek Anugerah Mas No 9. Kecamatan Bengkong. Kantor baru ini sebagai upaya Mendekatkan Pelayanan ... Hal. 10 mendekatkan pelayanan ke pelanggan.

Penyelesaian e-KTP Dipertanyakan Setahun Cetak e-KTP Belum Siap BATAM (HK) — Sejumlah warga di Kecamatan Batam Kota, khususnya yang sudah mengajukan proses perekaman e-KTP mulai mempertanyakan penyelesaian KTP mereka. Terlebih, sebagian diantaranya sudah genap genap setahun proses pencetakannya namun hingga kini belum kelar. Terlebih setelah adanya 10 ribu blangko e-KTP yang telah diturunkan

MENJALANI rutinitas yang padat sebagai Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam, tidak membuat Ahmad Fuady SH terlena akan keluarga, tapi justeru ia berupaya menyeimbangkan antara pekerjaan dengan keluarga. Sebab menurut pria kelahiran Lahu Baru, Kabupaten Meranti, 40 tahun silam ini, keluarga adalah penyemangat, dan juga sebagai sandaran setelah lelah bekerja. "Keluarga adalah segalanya, penyemangat dan penghilang penat setelah menjalani rutinitas yang padat setiap hari," ujar

Penyelesaian e-KTP ... Hal. 10

Keluarga adalah

... Hal. 10

Sekolah Negeri Wajib Sistem Zonasi BATAM (HK) — Seluruh sekolah negeri di Kota Batam diwajibkan menggunakan sistem zonasi dalam seleksi Seleksi Penerimaan PeserPPDB ta Didik 2017/2018 Baru (PPDB) tahun ajaran 2017/2018. Selain upaya meningkatkan akses pelayanan pendidikan kepada masyarakat, zonasi tersebut sebagai intruksi sebagaimana Peraturan Mentri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) nomor 17 tahun 2017. Anggota Komisi IV

DPRD Kota Batam, Ricky Indrakari meminta kepada Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam secepatnya mengumumkan secara terbuka terkait batasan zonasi yang telah ditetapkan kepada publik, pasca terbitnya Permendikbud tersebut, agar tidak terjadi multi tafsir dilapangan. "Dinas Pendidikan wajib mengumumkan secara transparan, ada berapa zonasi yang dibentuk dan dimana saja batasan zonasi tersebut," katanya ketika

CMYK

Riki Indrakar dihubungi melalui telepon seluler, Minggu (4/6). Dia menilai, Permendikbud nomor 17 tahun

Sekolah Negeri ... Hal. 10

Editor: Amir Layouter: Mario


10

Batam

Senin, 05 Juni 2017

11 Remaja Balap Liar Diamankan Dibubarkan Dengan Gas Air Mata SERAYA (HK) — Sedkitnya 11 remaja pelaku aksi balap liar di Jalan Yos Sudarso, tepatnya di depan SPBU, Seraya, diamankan polisi saat mereka menggelar trek-trekan di jalan raya, Minggu (4/6) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB. Nov Iwandra Liputan Batam Selain menangkap para pelaku, polisi terpaksa membubarkan aksi balap liar itu dengan menggunakan gas air mata, karena jumlah mereka yang cukup banyak. Kemudian, polisi telah mengamankan 6 unit barang bukti berupa sepeda motor pelaku yang sudah dimodifikasi, untuk mengikuti ajang balap liar tersebut. Kepala Satuan (Kasat), Sabhara Polresta Barelang, Kompol Faisal Sahroni mengatakan, tim Cipta Kondisi dan Raimas Polresta Barelang terpaksa harus membubarkan gerombolan pelaku balap liar di jalan raya, karena mengganggu keamanan dan keselamatan masyarakat. "Pelaku aksi balap liar itu jumlahnya sangat banyak. Mereka itu berkumpul, dan memenuhi sisi dan ruas jalan di depan Pom Bensin Seraya, dengan melakukan aksi trek-trekan di jalan sejauh 200 meter. Sehingga, sangat mengganggu keselamatan dan keamanan orang lain," kata Kompol Faisal Sahroni, Minggu (4/6). Lantaran jumlah mereka

yang sangat banyak, dan mencoba untuk memancing keributan, terang Kasat Sabhara, terpaksa aksi pelaku balap liar itu dibubarkan dengan menggunakan tembakan gas air mata, hingga berlarian kocar-kacir. "Informasi balap liar ini diperoleh dari masyarakat yang mulai resah serta takut sejak seminggu belakangan saat Bulan Ramadhan. Hampir setiap malam, aksi balap liar digelar di Jalan Yos Sudarso itu mulai sekitar pukul 01.00 WIB," ungkapnya. Kasat Sabhara ini juga mengingatkan serta mengimbau kepada para orang tua agar selalu memperhatikan maupun tetap memantau anak mereka diluar rumah apalagi di malam hari. "Ini demi keselamatan, dan masa depan mereka juga. Kapan perlu, kita orang tua jangan pernah memberikan kebebasan terhadap mereka dan dikasih motor untuk keluar di malam hari. Untuk itu batasi jam keluar rumah meskipun sedang libur sekolah, maupun alasan kegiatan lainnya di bulan puasa,"

NET

BALAPAN LIAR — suasana balapan liar di Jalan Yos Sudarso, Seraya dekat SPBU atau depan Makodim Batam. Remaja memanfaatkan ruas jalan untuk balapan liar tanpa menghiraukan keselamatan pengguna jalan lainnya. papar Kasat. Kepada masyarakat, imbuh Kompol Faisal, jangan lupa untuk memberikan satu informasi

kepada polisi jika ada menemukan kejahatan jalanan, atau kenakalan remaja lainnya. "Silahkan melapor dan me-

nginfomasikan dengan segera. Sebab, anggota kami akan selalu standbay dilapangan. Baik pagi, siang serta di malam hari.

Operasi Cipkon ini akan terus kita tingkatkan selama Bulan Ramadhan," pungkasnya. ***

Kapasitas Pelabuhan Batuampar Capai 1,5 Juta Teus BATAM (HK) — Staf Khusus Deputi III Badan Pengusahaan Kawasan Batam, Nasrul Amri menyatakan Pelabuhan Bongkar Muat Batuampar kini bisa dimaksimalkan hingga kapasitas 1,5 juta TEUs dengan lahan 10 hektare untuk terminal peti kemas. ''Kondisi sekarang jika dimaksimalkan Batuampar

mampu menampung 1,5 juta TEUs. Namun rata-rata per tahun baru menampung 500600 ribu TEUs saja," kata Nasrul Amri di Batam, Kepulauan Riau, Jumat. Hal tersebut disampaikan saat menerima kunjungan kerja Anggota Komite II DPD RI, Djasarmen Purba yang berasal dari daerah pemilihan Kepri.

NET

ILUSTRASI kepadatan pelabuhan Makobar Batuampar Batuampar-Batam.

Penyelesaian e-KTP ....

"Untuk tahun ini kami targetkan menampung 750 ribu TEUs, naik sekitar 12 persen dibandingkan tahun sebelumnya," kata dia. Angka tersebut menurutnya sangat kecil mengingat volume kontainer yang melalui Selat Malaka mencapai 80-90 juta TEUs tiap tahun. Kebanyakan kapal besar tersebut singgah di Malaysia dan Singapura. "Secara umum Indonesia hanya mendapat lima persen saja. Termasuk yang masuk ke Batuampar. Ini sangat sedikit dibanding yang singah di Singapura dan Malaysia," kata Nasrul. Bila BP Kawasan Batam ingin memaksimalkan yang ada, kata dia, maka sarana bongkar muat harus diperbaharui agar prosesnya bisa lebih cepat sehingga lebih efisien. ''Kalau ada kapal pengangkut 2.000-3.000 TEUs maka proses bongkarnya juga akan sangat lama. Kalau dermaganya khususnya yang utara sudah

sambungan Hal. 9

bisa disandari kapal sebesar itu," kata dia. Pengadaan crane pada dermaga utara, kata dia, sesegera mungkin dilelang agar bisa digunakan untuk bongkar muat dengan waktu yang lebih cepat. "Kami rasa sampai saat ini masih sesuai dengan rencana awal. 'Progress'-nya terus ada, tinggal tunggu lelang saja," kata Nasrul. Sementara anggota DPD RI

dari Kepri, Djasarmen Purba menilai Pelabuhan Batuampar belum mampu memanfaatkan banyaknya kapal yang melintas di Selat Malaka untuk singgah. "Yang kami lihat seperti itu. Makanya kami datang untuk menanyakan kendalanya apa sehingga Batuampar belum mampu memanfaatkan peluang yang besar tersebut," kata dia. Ia menyatakan akan menyampaikan penjelasan BP Ka-

Mendekatkan Pelayanan .... halangan kantor pelayanan akan diresmikan pada pada Senin (5/6) dan mulai beroperasi pada Selasa (6/6)," terang Maria dalam rilisnya, Minggu (4/6). Selain itu, tambahnya, dipilihnya lokasi kantor pelayanan Bengkong terbilang disengaja guna memudahkan pelanggan. Sehingga mudah dijangkau. Mengingat kantor pelayanan ini berada di area jalan utama Bengkong dengan area parkir yang cukup luas untuk menampung kendaraan pelanggan. "Posisinya berada di tengahtengah Bengkong, beralamat di

Komplek Anugerah Mas No 9. Area kantor cabang pelayanan juga memiliki parkir yang cukup luas dengan gedung yang sangat representatif dan bebas area macet, serta berdekatan dengan Bank," tambahnya. Konsep bangunan yang ada di Kantor Pelayanan Bengkong ini, lebih mengedepankan kenyamanan pelanggan. Dimana kantor pelayanan Bengkong menempati bangunan tiga tingkat, yang dibagi untuk pelayanan pelanggan dan area office karyawan. "Secara disain, konsep interiornya sama dengan kantor di Tiban. Untuk lantai satu difung-

Sekolah Negeri .... 2017 merupakan jawaban atas carut-marutnya seleksi PPDB di Kota Batam, sebab tujuannya ingin menjadiikan seleksi lebih objektif, akuntabel dan transparan serta tanpa terjadi diskriminasi. Sistem zonasi dimaksud dimana seluruh sekolah negeri mulai dari tingkat TK, SMP, SMA/SMK wajib menerima semua calon siswa yang berdomisili masih pada satu wilayah dengan sekolah, sementara hasil Ujian Nasional (UN) dan prestasi non akademik hanya sebagai faktor tambahan. Dia mengatakan, manfaat dari penerapan sistem zonasi merupakan langkah pemerataNET

ILUSTRASI e-KTP yang sudah dicetak namun belum didistribusikan ke masyarakat. oleh Pemerintah Pusat ke kecamatan tersebut. Salah seorang warga, Rahmad mengaku sudah genap satu tahun dirinya mengajukan permohonan pembuatan e-KTP di Kecamatan Batam Kota sejak setahun lalu, namun sampai hari ini belum juga selesai dibuat, meskipun sudah berulang kali dipertanyakan. "Saya sudah sabar menunggu, kata pihak kecamatan nani kalau selesai akan dikabari, anehnya sudah setahun belum juga dikabari," ujarnya ketika diwawancarai di Batam Center, Sabtu (3/6). Dikatakannya, semenjak keluarnya berita terkait turunya 10 ribu blangko E-KTP kepada

Disdukcapil Kota Batam, dirinya sudah berulang kali mempertanyakan kepada pihak Kecamatan namun tetap saja jawabannya disuruh menunggu. "Sebenarnya saya sangat butuh sekali e-KTP tersebut, tapi harus gimana lagi. Anehnya teman saya yang baru mengajukan pembuatan pada empat bulan lalu, e-KTPnya udah keluar," ungkapnya. Sementara itu, Kepala Disdukcapil Kota Batam, Said Khaidar menyampaikan lambannya proses pencetakan eKTP dikarenakan banyaknya beban di Kecamatan, sehingga diambil alih kembali oleh Disduk. "Kami pusatkan di kantor

dinas saja, supaya pencetakan lebih cepat, jadi kecamatan bisa fokus (perekaman) agar lebih efesien," katanya beberapa waktu lalu. Wali Kota Batam Muhammad Rudi memberikan tenggang waktu tiga bulan kepada Disdukcapil untuk menyelesaikan pencetakkan e-KTP. Jika pencetakkan selesai, maka Batam bisa mendapatkan tambahan blangko e-KTP kembali. Hingga saat ini baru 40 ribu blangko yang tersedia dan sudah dalam pencetakkan. “Kami inginnya permasalahan e-KTP ini bisa selesai dengan cepat. Kalau bisa akhir tahun sudah tak ada lagi yang menunggu dicetak,” kata Rudi. (cw56)

sambungan Hal. 9 sikan sebagai ruang pelayanan pelanggan mulai dari pengaduan dan permohonan, sedangkan untuk lantai dua berfungsi untuk pembayaran tagihan pelanggan," jelasnya. Hadirnya kantor cabang pelayanan Bengkong merupakan bentuk komitmen ATB untuk memberikan pelayanan ke pelanggan lebih baik lagi. "Dari data yang dimiliki, saat ini terdapat sekitar 3.000 pelanggan yang ada di wilayah Bengkong. Sehingga dengan adanya kantor pelayanan ini diharapkan bisa membantu pelanggan di Bengkong lebih baik lagi," pungkas Maria.(r/atb)

sambungan Hal. 9 an siswa didik dalam suatu sekolah, sehingga secara perlahan bisa mengurangi predikat sekolah unggulan dan tidak unggulan, dan lebih penting agar tidak terjadinya penumpukan siswa dalam sekolah tertentu. "Dengan sistem zonasi ini juga sebagai upaya untuk mengurangi desakan wali siswa untuk memasukan anaknya ke sekolah tertentu, karena sudah ada wilayahnya," katanya. Dia melanjutkan, dengan terbitnya aturan Permendikbud ini juga, maka seleksi PPDB untuk sekolah unggulan yang selama ini terjadi telah batal demi hukum. Kewajiban

Keluarga adalah .... Alumnus Universitas Janabadra, Yogyakarta ini. Menjabat sebagai Kasi Pidum Kejari Batam dari awal tahun 2016, ungkapnya, setiap hari ia disibukkan dengan puluhan berkas perkara. Sehingga terkadang waktu untuk keluarga harus tersita. "Terkadang saya pulangnya malam, namun begitu pulang kepenatan langsung hilang dengan sambutan bidadari cantik yang lahir sebulan lalu," katanya mengungkapkan kebahagiaan. Ditempa dari keluarga yang taat beragama, pria yang awalnya bercita-cita menjadi pengacara ini, menjadi paham betul bagaimana membagi waktu

wasan Batam kepada Kepala Staf Presiden agar bisa ditindaklanjuti oleh Kepala Negara. "Infrastrukturnya memang harus terus dibangun agar Batuampar juga bisa terus berkembang dan kontainer yang masuk bisa terus melonjak. Karena secara letak Batuampar sangat strategis dibanding rencana mengembangkan Tanjungsauh yang posisinya lebih ke dalam," kata Djasarmen.(ant)

Pemko Batam dalam hal ini Disdik harus memfasilitasi setiap sekolah negeri memiliki akses pemerataan dan tingkat kualitas. "Disdik harus segera mensosialisasikan ini," ucapnya. Disisi lain, Ricky akan terus melakukan pemantauan terhadap PPDB, pasalnya sesuai aturan tertuang dalam Permendikbud nomor 17 tahun 2017 minimal siswa bersasis zonasi sebanyak 90 persen. Oleh karenanya tidak boleh ada perlakuan berbeda terhadap calon siswa. "Misal harus lulus tes tertentu yang ditentukan sekolah," tandasnya. (cw56)

sambungan Hal. 9 antara pekerjaan dengan keluarga. "Kedua orang tua saya merupakan guru agama, jadi disetiap apa yang saya kerjakan, saya tetap berserah diri kepada tuhan" katanya tegas. Pembagian waktu menurutnya sesuatu yang gampanggampang susah, ia mencontohkan ketika ia menjadi mahasiswa waktu itu. Bagaimana tidak, ia merupakan salah satu mahasiswa yang telat diwisuda, karena ia banyak menghabiskan waktunya di kegiatan ekstra kampus, salah satunya sebagai Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Universitas Janabadra. "Walaupun begitu, saya

mengerti akan kehidupan, dan dengan mendaki gunung saya belajar tentang arti sebuah keberhasilan dan bagaiman berusaha untuk mencapainya," jelasnya. Di dalam dunia hukum yang di gelutinya sekarang, Ahmad Fuady percaya di setiap segi kehidupan, baik itu bernegara, adat, ataupun agama semuanya diatur oleh hukum. "Disetiap langkah kita, itu semua diatur oleh hukum, jadi ketika kita melaluinya dengan sebaik-baiknya, maka percayalah akan ada balasan yang terbaik untuk kita," tuturnya mengakhiri ceritanya sembari tersenyum. (dok) Editor: Amir Layouter: Mario


CMYK

11

karimun

Senin, 05 Juni 2017

TANAM CABEWarga Durai mulai mengembangkan tanaman cabe. Namun, hama babi dan ternak mengganggu pertanian milik warga. Foto diambil beberapa waktu lalu.

Ilham Liputan Karimun

ILHAM/HALUAN KEPRI

Hama Babi Rusak Pertanian Durai KARIMUN (HK) — Pertanian di Kecamatan Durai mulai berkembang. Dua desa di kecamatan paling ujung Kabupaten Karimun itu, yakni Desa Telaga Tujuh dan Desa Tanjung Kilang sudah mulai mengembangkan sejumlah potensi pertanian. Sayangnya, kebun pertanian warga sering diganggu hama babi hutan dan ternak kambing milik warga. Ilham Liputan Karimun

Jhony Indra Saing, petugas medis yang bertugas di Puskesmas Durai juga menyebut, serangan hama babi hutan yang masuk ke perkebunan warga memang sudah meresahkan warga setempat. Kawanan babi hutan tersebut bahkan tak jarang berlarian di pemukiman warga termasuk di se-

kitar tempat tinggalnya. "Kawanan babi hutan memang banyak di Durai. Kawanan babi itu sudah mulai mengganggu perkebunan milik warga. Bahkan parahnya, kawanan babi itu tak segan-segan berkeliaran di sekitar pemukiman warga. Saya sendiri sering dikejutkan

dengan suara babi yang berkeliaran di belakang rumah," ungkapnya. Camat Durai Agung Jati Kusuma juga membenarkan banyaknya serangan hama babi sering masuk ke perkebunan warga. Dia sebenarnya, sudah sangat bangga warga Durai sudah mulai melirik sektor pertanian untuk mendukung ekonomi keluarga. Namun, karena serangan hama babi, pertanian warga jadi terganggu. "Warga Kecamatan Durai saat ini mulai beralih menjadi petani, khususnya yang mendiami Desa Tanjung Kilang dan Telaga Tujuh. Warga mulai berkebun karet, pisang dan cabe. Masing-masing warga memiliki lahan seluas 2 hektar. Kami merasa senang melihat warga mulai termotivasi untuk membuka lahan pertanian, apalagi harga

cabe saat ini sangat mahal," ungkap Agung. Hanya saja, kata Agung, kebun milik warga Durai sering diganggu oleh babi hutan yang banyak berkeliaran di sekitar pemukiman warga. Babi hutan itu tak segan-segan masuk ke perkampungan dan merusak tanaman. Selain babi hutan, ternak milik warga yang tak diikat terkadang juga masuk ke kebun pertanian. Menurut dia, potensi pertanian di Durai perlu mendapat dukungan pemerintah daerah. Untuk itulah, pihaknya sudah meminta bantuan kepada Bupati Karimun agar segera membenahi segala infrastruktur di daerahnya itu, mulai dari pembangunan tanggul dan pintu air. Dengan begitu, maka suplai air bisa lebih lancar menuju kawasan perta-

nian. Bak gayung bersambut, apa yang menjadi harapan masyarkat Durai itu akhirnya dipenuhi oleh Pemkab Karimun. Bupati Karimun Aunur Rafiq akan menggelontorkan anggaran untuk pembenahan infrastruktur di Durai sebesar Rp15 miliar melalui APBD 2018 mendatang. Untuk tahun ini, Pemkab Karimun lebih fokus di Kecamatan Buru. "Saya sengaja membawa beberapa orang kepala dinas, karena sejak saya jadi bupati belum sekalipun melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Durai. Saya sengaja mengecek sejumlah infratruktur disini," ungkap Bupati Karimun Aunur Rafiq usai melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Durai beberapa waktu lalu.***

Polsek Balai Gelar Sahur on The Spot KARIMUN (HK) — Jajaran Polsek Balai Karimun menggelar patroli selama Ramadhan dengan cara unik. Bagi petugas yang tengah piket jaga maupun perwira lain melaksana-

kan tugas sambil makan sahur bareng dengan anak yatim piatu. Kegiatan itu dikemas dengan nama Sahur on the Spot (SOTS). Kapolsek Balai Karimun AKP Lulik Febyant-

ara mengatakan, Sahur on the Spot (SOTS) merupakan kegiatan patroli yang dikemas oleh Polsek Balai Karimun secara dialogis selama bulan suci Ramadhan, terutama bagi personil yang sedang melaksanakan piket tugas jaga maupun para Perwira Polsek Balai lainnya. "Kegiatan ini kami namakan Sahur on the Spot. Kegiatan ini sebenarnya patroli rutin biasanya. Hanya karena dilaksanakan pada bulan Ramadhan, maka kami sejalankan dengan makan sahur bareng anak yatim. Tujuan kami hanya untuk menciptakan situasi kondisi wilayah Kecamatan Karimun 'Zero Criminal' selama bulan Ramadhan," ungkap Lulik. Salah satu kegiatan Sahur on the Spot yang dilakukan jajaran Polsek Balai Karimun ini adalah dengan melaksanakan sahur

bersama anak yatim piatu di Panti Asuhan Jabal Nur, Bukit Senang, Tanjungbalai Karimun, Minggu (4/6). Kegiatan ini dimulai sejak pukul 03.00 WIB hingga sampai shalat subuh. "Dalam kegiatan itu, kami juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat, khususnya para santriwan dan santriwati (yatim-piatu) yang berada di Podok Pesantren Jabal Nur serta memberikan kontak person telepon Polsek Balai Karimun apabila menemukan atau melaporkan tindak pidana yang dialami," jelas Lulik. Lulik menyebut, Sahur on the Spot yang dilaksanakan Polsek Balai Karimun merupakan kegiatan pertama kali yang dilaksanakan kepolisian di Kabupaten Karimun pada Ramadhan tahun ini. Dirinya berharap, semoga dapat men-

ginspirasi dan menggugah hati bagi yang lain untuk melaksanakan kegiatan serupa. "Ini merupakan kegiatan pertama kali yang dilaksanakan kepolisian di Kabupaten Karimun pada Ramadhan tahun ini, semoga dapat menginspirasi dan menggugah hati bagi yang lain untuk melaksanakan kegiatan serupa. Kedepan akan dilaksanakan sahur on the spot pada spot-spot yg lain, tentunya akan lebih menarik lagi," tuturnya. "Saya senantiasa memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh rekan-rekan di Polsek Balai Karimun untuk terus bekerja, berkarya dan bertugas sambil beribadah. Dengan berulangkali saya menyampaikan kepada seluruh personil untuk terus berpatroli dan ibadah tetap jalan," pungkas Lulik. (ham)

IST

KAPOLSEK Balai Karimun AKP Lulik Febyantara bersama santri di Jabal Nur usai Sahur on the Spot, Minggu (4/6).

CMYK

ILHAM/HALUAN KEPRI

BUPATIKarimun Aunur Rafiq saat Safari Ramadhan ke Masjid Raja Abdul Ghani Pulau Buru.

Buru Bakal Dikembangkan Jadi Pertanian KARIMUN (HK) — Sejak adanya komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karimun yang akan menjadikan daerah itu sebagai sentra pertanian dan berpotensi sebagai pengekspor hasil pertanian. Maka, beberapa daerah di Karimun mulai dikembangkan menjadi lahan pertanian, salah satunya adalah Kecamatan Buru. "Saya sudah bicarakan dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan. Kami akan mengangkat sektor ekonomi kerakyatan di Buru dengan memprioritaskan sektor pertanian di daerah ini. Untuk pegembangan pertanian itu, maka akan disalurkan bantuan traktor alat pertanian," ungkap Bupati Karimun Aunur Rafiq saat Safari Ramadhan di daerah itu. Kata Rafiq, beberapa jenis tanaman akan dikembangkan di Kecamatan Buru seperti holtikultura atau sayur-sayuran. Untuk mengetahui sejauh mana potensi yang dimiliki di Kecamatan Buru, Bupati Rafiq meminta kepada Camat Buru Helmi dan seluruh lurah dan kepala desa setempat untuk mendata lahan yang ada. "Saya minta kepada Pak Camat dan Pak Lurah untuk mendata, kalau ada lahan tidur silakan sampaikan agar lahan tersebut bisa dikembangkan untuk menjadi lahan pertanian. Nanti akan dikirim beko dan traktor sebagai alat untuk membuka lahan tidur tersebut. Sehingga, lahan pertanian di Buru bisa terus meningkat," jelasnya. Aunur Rafiq menyebut, masyarakat Buru tidak usah khawatir soal pemasaran hasil perta-

nian mereka nanti. Pasalnya, sudah ada eksportir yang akan menampung hasil pertanian itu dan melemparnya ke negara luar seperti ke Singapura atau negara tetangga lainnya. Masyarakat hanya diminta untuk membuka lahan yang selama ini tidak pernah dimanfaatkan. Wacana Pemkab Karimun yang akan menjadikan daerah itu sebagai lumbung pangan bahkan berorientasi ekspor di wilayah perbatasan sudah mulai dilaksanakan sejak digelarnya rapat koordinasi gabungan (Rakorgab) pengembangan lumbung pangan di wilayah perbatasan dan pengembangan pangan di wilayah penyangga kota besar bersama dengan Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman di Jakarta. Dalam kesempatan tanya jawab dengan Menteri Amran, Bupati Rafiq menegaskan Karimun sebagai kabupaten dengan posisi strategis dan langsung berhadapan dengan negara Singapura dan Malaysia bisa menjadi lumbung pangan berorientasi ekspor. Saat itu, dia mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk pengembangan komoditas pertanian. "Kami mengusulkan kepada pemerintah pusat agar dapat memberikan bantuan untuk pengembangan komoditas pertanian berupa bantuan benih nanas, bawang merah, cabe, jagung, sayur-sayuran serta bantuan pupuk dan juga alat mesin pertanian (alsintan). Kami juga mengusulkan lahan untuk jagung seluas 500 hektar dan untuk bawang merah seluas 300 hektar," ungkap Rafiq. (ham)


12

lingga

Senin, 05 Juni 2017

PUTRA/HALUAN KEPRI

FOTO BERSAMA — Turis asal Eropa foto bersama dengan masyarakat Desa Penaah dan sejumlah anak-anak di Pulau Penaah.

Belasan Turis Eropa Kunjungi Penaah LINGGA (HK) — Belasan turis asal Eropa dan Amerika mengunjungi pulau wisata Desa Penaah. Kedatangan mereka menggunakan yach dalam rangka wisata Cruise Equator to Lingga.

Nofriadi putra

Liputan Lingga

Sejumlah nama kapal yacht yang bersandar di Penaah yakni Karibu, dengan jumlah penumpang de-

lapan orang dari Jerman dan United Kingdom. Yachter Ximula, empat orang dari Singapura. Katrine yacht jumlah penumpang tiga orang dari Inggris. Kemudian Asyilum jumlah

penumpang 2 orang USA. Salah seorang pengunjung dan rombongan yachter tersebut Mrs Katie, mengaku kunjungannya ke Lingga pernah singgah di Benan dan langsung menuju Pulau Penaah. "Ini bagian kunjungan yang paling saya sukai. Sambil melihat kehidupan di desa sini," ujar Katie yang mengaku berasal dari Washington DC Amerika Serikat. Diakuinya, kehidupan masyarakat di Pulau Pe-

naah, sangat luar biasa apa lagi dengan modal transportasinya. "Serta tata cara kehidupan desanya cukup unik, dan menarik," ujar Katie. Menurut Katie, Kampung Nelayan di Desa Penaah, sangat rapi. Serta tatanan dan arsitektur rumah masyarakat yang tinggal di pesisir pulau tersebut memiliki khas berbahan kayu. "Arsitek rumah disi cukup bagus," ujarnya dalam dialek Amerika.

Setelah dilakukan penyambutan oleh masyarakat, rombongan yachtee tersebut meninjau SD 022 Desa Penaah. Serta berkeliling di pulau tersebut. Bahkan rombongan tersebut memberikan cendera mata kepada sejumlah anak-anak yang turut hadir menyambut mereka. Di tempat yang sama, Kepala Desa Penaah, Abang Marwan mengatakan masyarakat sebetulnya suka atas kedatangan wisatawan

ke Desa Penaah. "Sebetulnya kami suka kunjungan wisatawan ke Desa Penaah ini," ujarnya. Kasi Promosi, Pelayanan Informasi dan Kerja sama Pariwisata Kabupaten Lingga Rosana melalui stafnya Andi mengatakan Cruise Equator to Lingga merupakan agenda tahunan wisata di Lingga yang dianggarkan daerah. Dijelaskan, Lingga termasuk titik labuh Sail, dengan koordinat seperti Be-

nan, Mepar, Penuba. "Termasuk di sini di Pena'ah," ujarnya. Dikatakan, peran Dinas Pariwisara adalah menyambut kunjungan wisata dengan melibatkan masyarakat desa setempat. Karena kunjungan wisatawan ini juga bekerja sama dengan Marina Point dan Nongsa Poin dari Batam. "Peran kita menyambut wisatawan ini," imbuhnya.(put)

Warga Keluhkan Pelayanan dan Kondisi RSUD Dabo TIANG listrik beton yang dibangun di jalan raya menuju Desa Tanjung Irat di Kecamatan Singkep Barat Jumat (2/6) ambruk akibat terjangan angin ribut. BTD

Tiang Listrik di Singkep Barat Ambruk Diterjang Angin Ribut LINGGA (HK) — Tiang listrik beton yang dibangun di jalan raya menuju Desa Tanjung Irat ambruk. Diduga akibat terjangan angin ribut yang melanda sejumlah wilayah di Kecamatan Singkep Barat pada Jumat (2/6) lalu. Hendra, salah seorang pengendara yang sering me-

lintasi jalan tersebut mengatakan, tiang listrik tersebut terlihat tumbang pagi tadi saat dirinya melintasi jalan tersebut. Tiang itu tumbang dan memalang jalan. Hal itu menghambat arus lalu lintas. "Pagi tadi waktu saya mau ke kantor, jalan tersebut sudah tumbang mungkin terkena ribut tengah

malam tadi," sebut Hendra. Diakui, jalan tersebut memang sangat jarang dilalui warga karena akses jalan yang jauh dari wilayah perkotaan. Namun satu-satunya akses jalan menuju ke Desa Tanjung Irat dan Desa Langkap. "Jalan ini memang sepi, jadi hanya warga atau masyarakat yang akan ke La-

ngkap dan Tanjung Irat yang lewat sini," sebutnya. Hingga saat ini tiang listrik yang tumbang itu belum dilakukan perbaikan. Padahal jaringan kabel sudah terpasang di tiang tersebut meskipun belum di aliri listrik. "Sampai tadi kami lewat belum ada petugas, tapi tidak tahu kalau sekarang," ujarnya.(btd)

LINGGA (HK) — Keluarga pasien yang menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dabo Singkep mulai mengeluhkan pelayanan yang tidak maksimal dan kondisi kebersihan kamar mandi dan kamar rumah sakit yang terlihat sangat kotor karna jarang dibersihkan. "Kalau begini kodisinya yang sakit malah tambah sakit," ujar Agus salah satu keluarga pasien, Jumat (2/6). Toilet di beberapa kamar pasien tersebut terlihat jarang dibersihkan sehingga kondisi rumah sakit tersebut sangat memperihatinkan. adahah RSUD Dabo merupakan satu-satunya rumah sakit yang ada di Dabo Singkep, hal ini sudah di keluhkan warga sejak lama namun hingga kini belum ada respon dari pihak RSUD. "Saya tanyakan ini ke pasien yang lain mereka bilang, ini sudah berlangsung beberapa bulan, tidak saja

kondisi kamar mandi, tapi kamar pasien juga terlihat sangat kotor," sebutnya. Sementara itu, keluarga pasien lainnya juga mengeluhkan pelayanan di Rumah Sakit tersebut. Para petugas di rumah sakit itu tidak memberikan pelayanan selayaknya kepada pasien, bahkan pertengkaran antara petugas dengan keluarga pasien kerap terjadi. "Pelayanannya sangat buruk, apalagi kita yang hanya pengguna Kartu JKL Terbilang, kita pasrah saja karna kami ini orang tidak mampu," sebut Adil, keluarga pasien lainnya. Belum lagi beredar isu bahwa makanan untuk pasien di RSUD tersebut diperjual belikan. "Saya pernah kedapatan membeli makanan untuk pasien di sini, kalau tidak beli rasanya tidak akan ada bumbu sama sekali, tetapi kalau kita beli baru bagus makanannya," sebut salah satu keluarga pasien tersebut.(btd)

Editor: Afrizal, Layout: Andy Rifqi


13

Natuna

Senin, 05 Juni 2017

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

KUNKUR GUBERNUR — Gubernur Kepri Nurdi Basirun Tiba di Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat. Ia akan menggelar Safari selama tiga hari di Natuna.

Gubernur Nurdin Basirun Kunker di Sedanau NATUNA (HK) — Gubernur Kepulauan Riau, Dr. H. Nurdin Basirun, S.Sos. M.Si, berserta rombongan tiba di Pulau Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, dalam rangka kunjungan kerja (kunker) dan malam nya dilanjutkan dengan safari ramadhan. Gubernur tiba pada Pukul 15.05 WIB, Sabtu ( 03/06 ). Kunjungan kerja sekaligus syafari Ramadhan di pulau pulau kecil sekitar Kepulauan Natuna diikuti para Pimpinan Daerah, Organisasi kepemudaan, Organisasi masyarakat,

Tokoh Masyarakat dan para Kepala Dinas Pemerintah Provinsi Kepri. Rombongan akan berkeliling pulau - pulau kecil di Kepulauan Natuna sampai dengan tanggal 5 Juni 2017. Perjalanan Gubernur diawali dari dermaga Binjai Kecamatan Bunguran Barat dengan menggunakan Kapal Ferry milik Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Natuna menuju pulau Sedanau. Perjalanan laut menggunakan Ferry ditempuh kurang lebih 45 menit, sepanjang perjalanan ro-

mbongan dikawal oleh 2 unit Sea Raider milik TNI AD yang dipimpin langsung oleh Dandim 0318 Natuna, Letkol. Ucu Yustiana dan Danlanal Ranai Kolonel Laut Toni Herdijanto. Nurdin Basirun yang didampingi Wakil Bupati Natuna, Ngesti Yuni Suprapti, disambut hangat oleh masyarakat Bunguran Barat, Khususnya warga Sedanau. Setibanya di Sedanau Nurdin langsung melakukan sidak ke pasar Sedanau dan membagikan takjil berbuka puasa

kepada warga Sedanau serta berbincang dengan warga sekitar pasar. Gubernur beserta rombongan setelah melakukan belusukan, langsung melakukan sholat ashar berjamaah di masjid An - Nur Sedanau. "Kami akan safari dan Natuna selam 3 hari. Safari yang kami isi dengan berbagai kegiatan mulai dari meninjau berbagai jenis pembangunan hingga bersilaturrahim dengan masyarakat," kata Nurdin. Ikut dalam rombongan Gu-

bernur antara lain, Anggota DPRD Kepri, salah satunya Tawarich, Raja Ariza Plt Sekda Provinsi, Danrem 033 WP Brigend TNI Fachri, Danlantamal IV Tanjungpinang Kolonel Ribut Eko, Kakanwil Kemenag Kepri Marwin Jamal, Ketua MUI Kepri Azhar Hasyim, Kepala Dinas PU Abu Bakar, Kadis Perhubungan Jamhur Ismail, Kadis Pendidikan Arifin Nasir, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Burhanuddin, Kadis Kelautan Perikanan Edy Sofyan, Kadis Kesehatan Tj-

etjep Yudiana, Kadis Pemuda dan Olah Raga Maifrizon, dari Quran Center yaitu Irfan Fadillah, satu orang Imam yaitu Syaiful, satu orang Qori yaitu Rahman Saputra, dan Penceramah Raja Sofyan. Turut juga dalam rombongan, tokoh Masyarakat Kepri diantaranya Bobby J, Marlis, Syamsul Kijang, Guntoro, serta Desri dari LSM Selambe, dan para Protokoler, Humas Pemrov, Penasehat Hukum, Tenaga Ahli, Biro Kesra dan Staf Khusus lainnya. (fat)

Makan Ratusan Hekater Hutan dan Miliaran Rupiah

Bendungan Kelarik Terbengkalai NATUNA (HK) — Bendungan Kelarik yang ditargetkan akan mengaliri ratusan hektare sawah, hingga saat ini belum selesai dikerjakan. Padahal, anggaran yang dikeluarkan miliaran rupiah, ratusan hektar lahan serta bertahun-tahun untuk pembangunannya. di lapangan, Acong (samaFaturrahman Liputan Ranai

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

SEKDAKAB Natuna, Wan Siswandi mengaku pemerintah akan segera merevisi RTRW.

RTRW Natuna Segera Direvisi NATUNA (HK) — Mempertimbangkan dinamika pembangunan yang berlangsung pesat dan cepat belakangan ini, RTRW Natuna dinyatakan perlu peninjauan ulang. Sekdakab Natuna, Wan Siswandi mengatakan, belakangan ini pemerintah telah melakukan berbagai kegiatan yang berkenaan dengan penijauan ulang kembali RTRW Natuna. Hal ini didasari beberapa alasan di antaranya alasan percepatan pembangunan Natuna yang berlangsung sangat cepat dan massive. Alasan lainnya, adanya berbagai usulan dan desakan dari sejumlah pihak termasuk dari kalangan politis yang juga turut mendesak pemerintah agar melakukan revisi ulang terhadap RTRW yang di sahkan sekitar tahun 2013 lalu itu. "Revisi RTRW bakal terjadi, sekarang kita sedang melakukan peninjauan ulang. Berbagai rapat sudah kita laksanakan begitu juga kegiatan lainnya," kata Siswandi di kantornya, kemarin. Namun demikian, Siswandi mengaku belum dapat gambaran akan seperti apa tata ruang Natuna sesuai hasil revisi nantinya. Berdasarkan RTRW yang berlaku sekarang ini, Natuna dibagi ke dalam tiga kawasan besar yakni Kawasan Strategis Nasional yang berpusat di Bunguran Timur, Kawasan Industri yang berpuasat di Bunguran Timur Laut dan sekitarnya, kawasan Agro Politan yang berpusat di Bunguran Tengah, Barat dan Utara. Dan terkahir kawasan Mina Politan yang terpusat di Pulau Tiga, Pulau Laut, Serasan, Midai dan Subi serta Bunguran Selatan dan Barat. "Laju pembangunan di sektor pertahanan membuat adanya campur - aduk kawasan tak terelakkan lagi dan pembangunan lainnya. Maka sekarang perlu ditinjau ulang dulu. Kita belum tahu akan seperti apa formulasi wilayah dan ruang kita nantinya. Sekarang kita sedang pelajari," tutupnya. Ketua Komisi I DPRD Natuna, Raja Marzuni mengaku tata ruang Natuna harus di rubah atas alasan kelancaran dan kejelasan pembangunan ke depannya, karena menurutnya batasan tata ruang harus jelas dan tegas sehingga kemungkinan adanya benturan pembangunan di belakang hari bisa terelakkkan. "Ya, menurut saya revisi itu harus dilaksanakan. Batasan-batasan ruang harus tegas dan jelas. Misalkan, kawasan militer dan kawasan sipil harus jelas ruangnya. Kurang tepat bila dicampur aduk dalam satu ruang, maka kami minta kepada pemerintah agar segera merevisinya," ujar Marzuni. (fat)

Berdasarkan data di lapangan, anggaran yang diplotkan pemerintah pusat cukup besar terutama pada tahun 2016 senilai Rp23 miliar. Lalu, ditambah tahun ini sebesar Rp35.4 miliar dengan target kerja pembangunan saluran sekunder sepanjang 7 Km. Akan tetapi, pada pekerjaan bendungan sendiri masih banyak kekurangan termasuk hasil pekerjaan. Tampak beberapa dinding bendungan yang perlu perbaikan, lantaran sebelumnya pernah mengalami keretakan di beberapa titik. Sementara salah satu petugas pelaksana kegiatan

ran) mengatakan, untuk keseluruhan pembangunan bedungan Kelarik ada beberapa kategori di antaranya untuk luas kawasan area bendungan keseluruhan genangan 88 Hektare lahan, dan ada juga untuk jaringan irigasinya. "Kalau untuk keseluruhan wilayah bendungan dibagi-bagi bang, untuk keseluruhan area genangan saja luasnya 88 hektar dan untuk jaringan irigasi tahun ini 7 km dan ada 5 km lagi dikelola oleh pemerintah daerah," Kata Acong yang tidak mau menyebutkan nama aslinya, Sabtu (3/6). Bendungan kelarik ini, adalah proyek multi years yang dibangun sejak tahun 2013 sampai saat ini. Da-

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

BENDUNGAN Klarik sudah makan banyak waktu, biaya dan lahan, tapi belum juga jadi sampai sekarang. lam pelaksanaannya membutuhkan waktu yang cukup ekstra mengingat keberadaannya di tengah hutan jauh dari pemukiman warga. Selama proses pembangunan bendungan, tidak se-

dikit pihak yang meninjau mulai dari penegak hukum hingga LSM yang mempertanyakan progres pekerjaan. "Lokasi bendungan ini sangat jauh, dan dalam pengiriman material banyak kendala, belum lagi jalan

kelarik yang rusak parah. Namun kami kontraktor pelaksana berusaha menyelesaikannya. Apalagi setiap tahunnya BPK, KPK maupun Inspektorat secara rutin mengecek hasil pekerjaan," tutupnya.***

Cold Storadge di Dua Desa Sebesar Rp2,4 Miliar NATUNA (HK) — Sekretaris Badan Pengelola Perbatasan Natuna Sofiandi mengatakan, pemerintah pusat mengucurkan bantuan pembangunan pabrik es (Cold Storage) mini senilai Rp2,4 miliar. Saat ini pemerintah daerah sedang mempersiapkan lahan untuk pabrik tersebut. Menurut Sofiandi, pabrik es mini ini akan dibangun di dua desa diantaranya desa Sepempang Kecamatan Bunguran Timur dan Desa Kelarik Kecamatan Bunguran Utara. Persisnya bangunan pabrik es dibangun di area pelabuhan atau tambatan perahu nelayan. "Sekarang ini sedang dilakukan survey lokasi di dua desa, karena ini salah satu syarat agar proyek itu diban-

FATURRAHMAN/HALUAN KEPRI

COLDSTORADGE pasar Ranai. Alat semacam ini dinyatakan perlu tambahan untuk Natuna. gun di Natuna," kata Sofiandi saat meninjau lokasi. Jumat (2/6) kemarin. Pabrik es berkapasitas 3 ton perhari ini kata Sofiandi, akan diserahkan kepada pihak desa dan pen-

gelolaannya akan ditunjuk Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). "Untuk bangunannya sendiri berukuran 10x10 meter persegi. Bantuannya meliputi mesin pem-

buat es berikut mesin deselnya. Hal ini mengantisipasi di area pabrik tidak mendapatkan jaringan listrik dari PLN," paparnya. Soal lahan sepenuhnya disediakan oleh pihak desa

sehingga jika desa yang bersangkutan tidak siap untuk menyediakan lahan, maka pemerintah daerah akan mencari lokasi lain dari yang disebutkan diatas. "Un tuk lokasi di desa sepempang masih tahap proses musyawarah. Jika belum menemukan kesepakatan alternatif lain pabrik es akan ditempatkan di pasar ikan ranai," ungkapnya. Sofiandi berharap, keberadaan pabrik es mini dapat dikelola dengan baik sehingga mampu memenuhi kebutuhan es para nelayan kecil. "Ya kapasitas 3 ton ini untuk para nelayan kecil. Sedangkan untuk nelayan yang memiliki kapasitas besar pabrik es mini belum memadai," tutupnya. (fat)

Editor: Edy Supriatna,Layout: M.Chairul


CMYK

14

Anambas

Senin, 05 Juni 2017

Ratusan Karyawan Tak Gajian Jelang Lebaran ANAMBAS (HK) — Nasib miris dialami oleh ratusan perkerja PT Pertalahan Arnebatara Natuna (PAN), salah satu perusahaan migas yang beroperasi Anambas. Yudi Liputan Anambas Pasalnya hingga saat ini sudah empat bulan gajinya belum terbayarkan, pada tak dapat dipungkiri sebagai perkerja kasar Uang tersebut benar-benar sangat dibutuhkan mengingat hari raya Idul fitri 1438 H sudah tidak lama lagi. Ironinya jumlah pegawai yang belum mendapatkan gajianya tersebut tidaklah sediki mencapi 100 orang lebih, baik itu dari

perkerja lokal, maupun perkerja dari luar. Untuk perkerja lokal (asal Anambas-red) mencapai 20 orang lebih sisanya merupakan karyawan yang berasal dari Pulau Jawa. "Kami tak minta macam-macam pak, yang kami minta itu gaji kami yang belum dibayarkan, sekarang ini kami banyak kebutuhan, saat ini sedang puasa dan sebentar lagi mau lebaran, gaji inilah yang diharapkan dipergunakan untuk menyambut lebaran nanti.

"Ungkap salah seorang Karyawan PT PAN yang namanya enggan dipublikasikan, Minggu (4/6). Dengan nada gugup dan pasrah Karyawan tersebut membeberkan hingga saat ini sudah empat bulan gajinya masih belum dibayarkan oleh pihak perusahaan. yakni gaji bulan Agustus tahun 2016 dan gaji Februari, Maret,April tahun 2017. "Katanya mau dibayarkan dua bulan gaji oleh pihak perusahaan, informasinya senin lewat namun hingga saat ini masih belum ada kejelasan, Perusahaan memang benar-benar tak mengerti nasib karyawan," ujarnya seraya mengatakan tolong nama saya tak dimuat, ini menyangkut priuk nasi saya. Karyawan tersebut juga membeberkan bahwa bah-

wa sebagai karyawan kontrak dengan Status PKWTT dengan sistem kontrak pertahun, seharusnya setiap tahun mendapatkan pesangon, namun hak itu tidak juga didapatkan.Hak yang didapatkan hanya gaji itupun saat ini empat bulan tidak terbayarkan. "Saya sudah lebih dari 10 tahun berkerja untuk gaji Rp3 juta lebih/perbulan, walaupun merasa dirugikan tapi tak apalah biarpun dibodohkan kami pasra aja," sesalnya. Karyawan yang enggan menyebutkan namanya mengatakan, pihaknya mendapatkan gaji selama empat bulan terakhir hanya 50 persen dari biasanya, selain itu gaji yang dibayarkan juga tanpa tanpa slip gaji. "Gaji terakhir itu dibayarkan hanya separuh itu-

pun tanpa slip gaji," ujarnya. Kepala Dinas Penanaman Modal PTSP, Tenaga Kerja dan Transmigrasi KKA Yunizar membenarkan hal tersebut. Bahkan dirinya sudah mendapatkan laporan dari pihak karyawan PT PAN. "Itu benar, saya sudah mendapatkan laporan dari salah seorang karyawan PT PAN terkait hal ini, bahkan ini sudah disampaikan pada RDP antara DPRD dan NGO Seboran Jumat Kemarin," ungkapnya. Sedikit berang Yunizar tak bisa menutup kekecawaannya terhadap pihak perusahaan, mengingat tak lama lagi memasuki hari raya Idul Fitri, tentunya para karyawan membutuhkan hak mereka berupa gaji tersebut. "Yang mereka minta itu

Kapolres Bagi-Bagi Takjil Bagi Warga ANAMBAS (HK) — Jelang Buka Puasa Kapolres Perdana Anambas AKBP Junoto,SIK pimpin pasukannnya bagikan takjil untuk pengendara yang menunaikan ibadah puasa, Jumat (2/6). Pada Kegiatan yang bertempat dihalaman Mapolres Kepulauan Anambas dilaksanakan dari Pukul 17.00 WIB sampai dengan 17.30. WIB. Pembagian takjil ini juga melibatkan anggota Polisi wanita (Polwan) dari Polres Anambas. Kegiatan tersebut mendapat respon yang sangat luar biasa dari masyarakat pengendara sepeda motor yang melewati jalan tersebut, dengan keramahan anggota Polres suasana bagi-bagi takjil (Makanan untuk berbuka puasa-red) berlangsung dengan nyaman aman dan lancar. Menariknya dalam kesempatan itu Sekretaris Daerah (Sahtiar,SH MM) dan Wakil Ketua II DPRD KKA Amat Yani lewat didepan Mapolres ketikan akan melaksanakan safari Ramadhan di Desa Rekam kecamatan Siantan juga kebagian Takjil untuk berbuka.

"Alhamdulillah kegiatan yang dilaksanakan berjalan dengan aman dan lancar dan mendapatkan respon yang sangat baik dari masyarakat. Kita membagikan makanan manis (takjil) untuk berbuka puasa bagi masyarakat yang melewati Mapolres Anambas," demikian disampaikan Junoto, kemarin. Junoto mengungkapkan, bagi siapa saja yang menyediakan takjil bahkan memberikan takjil pada orang yang berpuasa insyaallah akan mendapatkan pahala yang lebih. Bulan Ramadhan benar-benar kesempatan terbaik untuk beramal. Bulan Ramadhan adalah kesempatan menuai pahala melimpah. Banyak amalan yang bisa dilakukan ketika itu agar menuai ganjaran yang luar biasa. Dengan memberi sesuap nasi, secangkir teh, secuil kurma atau snack yang menggiurkan, itu pun bisa menjadi ladang pahala. Maka sudah sepantasnya kesempatan tersebut tidak terlewatkan. Sementara itu salah seorang warga penerima takjil, Ibu Ria mengatakan, pihaknya sangat senang dan

adalah gaji mereka yang empat bulan yang belum dibayarkan," kesalnya. Yunizar membeberkan, sepanjang sengetahuannya pihaknya PT PAN mengelola sumur lama sehingga tak dapat dipungkiri pengahasilan tidak stabil, yang tentunya akan berimbas pada kesejahteraan karyawannya "Sepengetahuan saya juga penggajian gaji karyawan PT PAN itu tidak ikut UMS sebagaimana SK Gubernur, namun Kita pahami ini mengingat cashflow mereka memang rendah, maka tak bisa ikut Upah Minimum Sektoral (UMS)," paparnya. Pihaknya juga tambah Yunizar, tidak tinggal diam dengan menghubungan dua orang dari management PT PAN yakni pak

Tasman dan pak Budi Waluyo (HRD PT PAN) untuk melakukan klarifikasi. Namun yang membalas hanya pak Tasman, sedang pak Budi Waluyo tidak memberikan jawaban hingga saat ini. "Dalam balasanya pak Tasman menjawab tidak tahu dan meminta karyawan membuat laporan hal ini secara secara tertulis kepada pihak perusahaan," sampainya. Pemerintah daerah sampai Yunizar sangat berharap perushaan dapat memiliki uang yang cukup untuk membayar gaji dan THR karyawan karena ini sangat diperlukan menjelang Ramadhan."Kita minta dan himbau perusahaan memiliki kepedulian terhadap nasib karyawannya," pungkasnya.***

Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi KKA Dipercepat

YUDI/HALUAN KEPRI

MENYALAMI WARGA — Kapolres Anambas AKBP Junoto SIK sedang bersalaman dengan Sekretaris Daerah dan Wakil Ketua DPRD KKA yang melintas saat pembagian takjil di Mapolres Anambas. bahagia dengan apa yang dilakukan oleh Pihak Kepolisian. Mengingat selama ini rata- rata baik anggota Polres hingga Polsek di Anambas khususnya kecamatan Siantan memang baik dan dapat mengayomi dan

memberikan rasa aman bagi masyarakat. "Alhamdulillah dapat takjil diberi sama Pak Polisi, mudah-mudahan apa yang dilakukan pihak kepolisian membawa berkah bagi kita semua," bebernya.

Ria sangat berharap Kegiatan yang sama kembali dilakukan bukan hanya di depan Mapolres Namun di titik lain yang dilalui oleh masyarakat baik itu pejalan kaki maupun pengendara sepeda motor.(yud)

ANAMBAS (HK) — Rapat Paripurna Istimewa memperingati hari jadi Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) IX yang setiap tahunnya dilaksanakan pada tanggal 24 Juni untuk tahun 2017 mendatang dialihkan menjadi tanggal 22 Juni 2017. Pasalnya pada tanggal 24 Juni tersebut merupakan cuti bersama memperingati Hari Raya Idul Fitri 1438 H. Seperti diketahui, Kabupaten Kepulauan Anambas dibentuk berdasarkan Undang-Undang Nomor 33 tahun 2008, Kabupaten Kepulauan Anambas merupakan hasil dari pemekaran dari Kabupaten Natuna. Dan pada 24 Juni mendatang, menjadi perayaan yang IX Kabupaten termuda di Provinsi Kepri itu "Perayaan memperingati hari jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ke IX tetap dilaksanakan pada 24 Juni. Namun, tahun ini tanggal 24 bersamaan dengan cuti bersama hari raya Idul Fitri. Jadi Paripurna Istimewa saja yang dialihkan ke tanggal 22 Juni. "Demikian disampaikan Imran Ketua DPRD KKA melalui telephon genggamnya, Minggu (4/6). Kendati demikian lanjut Politisi Partai Persatuan Perbangunan (PPP) itu, untuk acara peringatannya nanti direncanakan akan disejalankan dengan acara halal bihalal pemerintah daerah. "Sekali lagi saya sampaikan bahwa Paripurna DPRDnya saja tangga 22 Juni, sedangkan perayaanya akan dilaskansakan sejalan dengan halal bihalal," tuturnya.

Imran mengungkapkan, apalagi saat ini tidak seluruhnya Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di Pemkab Anambas berada di daerah karena akan banyak yang akan pulang kampung menyambut hari raya. Jadi tidak elok rasanya memaksakan kehendak ini mometnya bersamaan dengan Idul Fitri. "Kita juga ingin Paripurna Istimewa dilaksanakan pada 24 Juni, tetapi tidak semua ASN berada disini. Karena pasti banyak ASN yang mudik untuk memperingati hari raya Idul Fitri," paparnya. Orang nomor satu di DPRD KKA itu juga menyampaikan penetapan Paripurna Istimewa tersebut sudah melalui rapat dengan, Sekda Anambas, Kepala OPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Adat. "Semua menyetujui tanggal 22 Juni sebagai Paripurna Istimewa, dan ini menjadi keputusan bersama," tukasnya. Terpisah Sekretaris BP2KKA Wan Sarros yang dimintai tanggapannya terkait pelaksanaan Paripurna yang dilaksanakan pada 22 Juni tersebut enggan berkomentar banyak. Melalui telphon genggamnya Sarron menyampaikan saya no Comment hanya meminta untuk membaca Perda no 4 tahun 2012 tentang hari jadi mungkin ada pejelasan dari situ yang luput untuk membacanya. "Pointnya itu perda no empat itu aja, karena Perda tersebut dibuat sama-sama baik eksekutif maupun legislatif," ujarnya singkat .(yud)

YUDI/HALUAN KEPRI

KETUA DPRD KKA, Imran mengatakan perayaan memperingati hari jadi Kabupaten Kepulauan Anambas ke IX tetap dilaksanakan pada 24 Juni.

CMYK

Editor: Nicolaus Ngao, Layout: Hestu Purwanto


15

Dunia

Senin, 05 Juni 2017

Anak Sapi Berwajah Manusia Diyakini Titisan Dewa

NEW DELHI (HK) — Sebuah rekaman video yang luar biasa memperlihatkan seekor anak sapi yang baru lahir tetapi memiliki wajah seperti wajah manusia. Keanehan ini membuat ribuan warga berbagai desa berbondong-bondong datang melihat anak sapi itu yang dianggap sebagai titisan dewa. Anak sapi itu lahir di sebuah penampungan hewan di negara bagian Uttar Pradesh dengan mata, hidung, dan telinga yang sangat mirip milik manu-

sia. Sayangnya, anak sapi unik ini mati hanya satu jam setelah dilahirkan. Meski demikian kabar soal anak sapi “ajaib” itu langsung menyebar hingga ratusan orang dari sekitar desa Muzaffarnagar, Uttar Pradesh datang untuk melihat anak sapi tersebut. Ratusan warga itu, ter-

utama pemeluk Hindu, memercayai bahwa anak sapi tersebut adalah titisan Dewa Wisnu. Dalam sebuah rekaman video terlihat warga membawa karangan bunga dan membungkukkan badan pertanda hormat di depan hewan tersebut yang disimpan di dalam kotak kaca sejak kematiannya. Warga desa percaya anak sapi itu adalah Gokaran, satu dari 24 perwujudanan Dewa Wisnu dan kini muncul rencana untuk membangun sebuah kuil untuk anak sapi ini. Mahesh Kathuria (50),

pengusaha setempat khusus datang ke desa tersebut untuk melihat anak sapi istimewa itu. “Dewa telah lahir lewat tubuh seekor sapi. Kami datang untuk mencari berkat. Kami yakin anak sapi ini adalah titisan Dewa Wisnu karena karakternya ditulis dalam Bhagavata Puran, sebuah teks agama Hindu,” tambah Kathuria. Kelahiran anak sapi itu juga disyukuri pengelola penampungan hewan Raja Bhaiya Mishra (55). “Sungguh sebuah keajaiban anak sapi ini lahir di tempat penampungan

kami,” ujar Mishra. “Ribuan orang sudah datang untuk melihatnya. Kami akan melakukan kremasi dalam waktu tiga hari dan sebuah kuil akan dibangun untuknya,” tambah Mishra. Mishra menambahkan, induk sapi ini diselamatkan dari sebuah rumah jagal dan dibawa ke penampungan itu enam bulan lalu sebelum sapi tersebut hamil. Tentu saja tak semua percaya bahwa anak sapi itu adalah titisan Dewa Wisnu. Salah satunya adalah Dr Ajay Deshmukh, dokter hewan di organsi-

sasi Wildlife SOS India. “Ini adalah sebuah kasus anomali anatomi. Jika sebuah gen tak berkembang secara benar maka

akan muncul kesalahan seperti tak sempurnanya bentuk. Anomali semacam ini sering terjadi,” kata Deshmukh.(kom)

KOM

RIBUAN warga dari sekitar desa Muzzafarnagar, Uttar Pradesh, India berduyun-duyun datang melihat anak sapi dengan wajah mirip manusia yang dianggap sebagai titisan Dewa Wisnu.

London Diteror Lagi Pakai Rompi Bom Palsu LONDON (HK) — Tiga teroris yang beraksi pada Sabtu malam (3/6) di pusat keramaian Kota London, ternyata hanya mengenakan rompi bom palsu. jauh dari lokasi penyerangan pertama. Di lokasi wisata kuliner itu, ketiga pelaku kembali melakukan serangan dengan menggunakan pisau besar. Sejumlah saksi mata mengaku sempat melihat pelaku menikam sejumlah orang di tempat itu. Keriaan akhir pekan di restoran dan kafe yang berjajar di lokasi itu pun berubah menjadi kepanikan dan ketakutan. Warga berlarian ke sana kemari menjauh dari pelaku. Sejumlah orang lainnya bahkan terjebak di ruang bawah tanah, hingga di dalam tong sampah, demi bersembunyi dari para teroris.

Diberitakan kantor berita AP, Minggu (4/6), menurut penjelasan polisi, rompi itu dipakai hanya untuk menimbulkan kepanikan dan ketakutan warga. Teror di Kota London, yang merupakan ulah teroris ketiga dalam tiga bulan terakhir di Inggris ini, diawali dengan serangan menggunakan mobil van. Berdasarkan keterangan polisi dan saksi mata, mobil itu melaju kencang memasuki jalur pejalan kaki di London Bridge, untuk menabraki warga yang berada di sana. Setelah itu, mobil berhenti. Tiga orang turun dari dalam kendaraan itu dan berlari menuju Borough Market yang berada tak

Polisi yang menangani peristiwa ini akhirnya mampu menembak mati ketiga teroris. "Para tersangka mengenakan rompi peledak, tapi ini kemudian dijadikan hoax," kata Mark Rowley, dari Unit Anti Teror Kepolisian Kota London. Sebuah foto menunjukkan tiga pria terbaring di tanah di dekat Borough Market. Belakangan baru diperoleh informasi bahwa di dalam gambar tersebut, ketiganya telah tewas. Salah satu dari teroris tampak mengenakan celana tempur, lengkap dengan benda-benda berbentuk tabung yang dilekatkan di dada dengan menggunakan sabuk. Kepolisian London telah menyebutkan bahwa kejadian ini adalah serangan terorisme. Namun hingga kini belum ada pihak atau kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan ini.(kom)

KOM

PELAKU TEROR — Polisi bersenjata berdiri di dekat terduga pelaku teror di Borough Market, London, Sabtu (3/6). Terduga pelaku tersebut yang terkapar mengenakan rompi dengan sejumlah tabung di dada.

Pemakaman Anak Pejabat Afganistan Dibom

Malaysia Gelar Sayembara Video Anti LGBT

10 Tewas

Berhadiah Rp13 M

KABUL (HK) — Setidaknya 10 orang tewas dan beberapa lainnya terluka saat sebuah ledakan mengguncang upacara pemakaman putra seorang politisi Afganistan, Sabtu (3/6). Putra politisi itu tewas dalam unjuk rasa anti-pemerintah yang membuat suasana di kota Kabul semakin tegang. Saksi mata mengatakan, setidaknya tiga ledakan terjadi di lokasi pemakaman Salim Ezadyar, yang tewas setelah aksi unjuk rasa pada Jumat (2/ 6) berubah menjadi tawuran massal. Di tengah tawuran massal itu polisi menembakkan peluru tajam untuk membubarkan massa yang rusuh. “Kami tak tahu apa yang menyebabkan ledakan itu. Laporan awal menyebut 15 orang tewas atau terluka,” ujar juru bicara Kementerian Dalam Negeri, Najib Danish lewat akun Twitter-nya. Upacara pemakaman itu dihadiri para pejabat senior Afganistan termasuk Menteri Utama Abdullah Abdullah yang dipastikan tak mengalami luka. Sebelum ledakan terja-

KUALA LUMPUR (HK) — Pemerintah Malaysia menggelar sayembara berhadiah USD 1000 atau sekitar Rp 13 miliar bagi para muda-mudi di negeri jiran membikin tayangan video tentang bagaimana mencegah lesbian, gay, biseksual, dan transgender. Namun, langkah itu ditentang oleh para pegiat LGBT. Dilansir dari laman BBC, Sabtu (3/6), sayembara itu diumumkan di Internet oleh Kementeri-

an Kesehatan Malaysia. Ada tiga tema diajukan, yakni soal seks, seks dan Internet, serta disorientasi gender. Khusus yang terakhir harus mengandung poin tentang mencegah dan mengendalikan LGBT, isu dan dampaknya, serta bagaimana membantu pelaku LGBT. Persyaratan peserta berumur 13 tahun hingga 24 tahun dan ditutup pada Agustus mendatang. Pegiat LGBT Malaysia, Pang Khee Keik mengecam kompetisi itu. Menurut dia, dengan me-

nyatakan kaum LGBT mengalami disorientasi gender justru menunjukkan kalau pemerintah Malaysia tidak memahami diri sendiri. “Saya sangat terkejut. Hal ini justru memicu diskriminasi, kebencian, dan bahkan kekerasan terhadap kaum minoritas,” kata aktivis transgender setempat, Nisha Ayub. Di Malaysia, penyuka sesama jenis dilarang keras. Bahkan pelakunya bisa dihukum penjara atau secara sosial.(mrd)

KOM

PEMADAM kebakaran dikerahkan untuk membubarkan pengunjuk rasa di Kabul, Jumat (2/6).

di, aparat keamanan telah menutup sejumlah ruas jalan di pusat kota Kabul, mengantisipasi serangan baru di tengah kerumunan manusia. “Kami mendapatkan laporan intelijen bahwa musuh berusaha melakukan serangan baru di keramaian atau unjuk rasa,” ujar komandan garnisun Kabul, Gul Nabi Ahmadzai. “Kami harap warga menjauh dari lokasi unjuk rasa,” tambah Ahmadzai.

Namun, puluhan warga kota tetap berkumpul di bawah tenda tak jauh dari istana presiden masih menyerukan agar Presiden Ghani mundur. Sebelumnya, kota Kabul dijaga ketat dengan pospos penjagaan militer dibangun di batas-batas kota dan mobil-mobil lapis baja berkeliling kota melakukan patroli. Pada Jumat, ratusan orang berunjuk rasa menuntut agar Presiden Ashraf

Ghani mundur. Unjuk rasa itu kemudian berujung kerusuhan yang membuat polisi harus melepaskan peluru tajam. Para pengunjuk rasa itu menyuarakan kemarahan mereka terkait bom truk yang menghantam permukiman diplomatik di Kabul yang menewaskan 90 orang. Serangan bom pada Rabu (31/5) itu merupakan tragedi paling mematikan di Kabul sejak 2001.(kom)

MRD

INILAH kaum LGBT yang gelar aksi di Monas beberapa waktu lalu yang menuntut hak mereka.

Ratusan Warga Muslim AS Shalat di Trump Tower Gelar Aksi Anti-Trump NEW YORK (HK) — Sekelompok umat Muslim berlutut dan shalat setelah berbuka puasa Ramadhan di luar Trump Tower, New York, Amerika Serikat. Pemandangan itu terlihat dalam sebuah aksi yang disebut oleh para pendemo menentang retorika Islamofobia Presiden AS Donald Trump. Ada tak kurang dari 100 warga muslim hadir

dalam acara Kamis malam (1/6) waktu setempat, yang diselenggarakan oleh kelompok pembela imigran. Seperti diberitakan AFP, sejumlah pendukung nonMuslim juga hadir dalam acara itu. Para peserta demo duduk di tepi jalan setelah shalat, dan berbagi makanan yang terdiri dari nasi, ayam, dan pizza. Polisi memantau aksi kelompok tersebut dengan

ketat. Pendekatan yang sama dilakukan aparat kepolisian terhadap setiap kelompok orang yang melakukan unjuk rasa di kediaman pribadi Trump itu. Trump Tower di Manhattan itu juga adalah rumah bagi Trump Organization, jantung kerajaan bisnis Donald Trump. Ibu Negara Melania Trump yang kini tinggal di sana bersama putra bungsu Trump, Baron. Fatoumata Waggeh,

seorang wanita Muslim AS berusia 26 tahun yang berasal dari Gambia, mengaku ikut dalam aksi ini untuk mencela retorika negatif Trump terhadap umat Islam. Selain itu, Waggeh pun mengaku ingin menunjukkan solidaritas kepada warga Muslim AS lainnya. Maggie Glass, seorang warga New York berusia 31 tahun yang aktif dengan sebuah asosiasi pengungsi Yahudi, mengatakan, dia hadir untuk mendukung

tetangga dan teman Muslim. “Saya hanya berpikir bahwa ini adalah kesempatan bagi kita untuk berkumpul sebagai sebuah komunitas, untuk menunjukkan bahwa kita bersatu,” cetus Glass. Penyelenggara acara, Linda Sarsour, mengaku puas dengan jumlah peserta aksi tersebut. Dia pun mengaku tidak terganggu, bahwa tidak seperti Presiden AS sebelumnya, Trump tidak mengundang or-

ang-orang Muslim ke Gedung Putih untuk melakukan iftar. Iftar adalah salah satu ibadah di bulan Ramadan dan sering dilakukan oleh sebuah komunitas, di mana orang-orang berkumpul untuk berbuka puasa bersama-sama. Iftar dilakukan tepat setelah waktu Magrib. Secara tradisional, kurma adalah hal pertama yang harus dikonsumsi ketika berbuka. “Sejujurnya, jika pun

mereka melakukannya, saya akan meminta umat Islam untuk tidak mendukung niat Pemerintah tersebut,” kata Sarsour. “Jadi mereka tidak mengundang kita, tapi kita pun memang tidak mau pergi.” Selama aksi berlangsung, sekelompok kecil warga pendukung Trump berjaga di sisi jalan lain sambil meneriakkan “ AS, AS!”. Mereka juga berteriak, “kami tidak menginginkan hukum syariah!”(kom)

Editor: Nikolas Ngao, Layout: Helmi Rizal


CMYK

Senin, 05 Juni 2017

16

Wahana Membangun Komunikasi dan Kebersatuan B Safari Ramadhan Bupati-Wakil Bupati Karimun

ULAN Ramadan merupakan bulan yang tak hanya mewajibkan kita untuk berpuasa saja, namun di bulan ini, namun agama Islam juga menganjurkan untuk memperbanyak ibadah lain, seperti shalat tarawih, membaca Al-Qur’an, sedekah, infaq, dan ibadah ser-

ta amal-amal lainnya. Sebab bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh rahmat dan ampunan dari Allah swt, serta menjadi ajang transformasi kesadaran agar lebih peka dan peduli pada sesama. Bupati Karimun H Aunur Rafiq dan Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim selaku Ketua Tim 1 Safari Ramadan

Pemerintah Kabupaten Karimun 2017 menyampaikan, salah satu subtansi dari tim Ramadan pemerintah Kabupaten Karimun bertujuan untuk membangun komunikasi antara pemerintah dengan masyarakatnya. Rafiq menyampaikan misi dari Tim Ramadan Pemkab Karimun adalah menyemarakan

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq dan Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim bersama jemaah Mesjid Agung Karimun pada tarawih pertama Ramadhan 2017

Syiar Ramadan melalui ceramah dan menyampaikan Informasi di tengah masyarakat, serta menampung aspirasi masyarakat secara berkesinambungan dari berbagai informasi yang diperoleh Tim Safari Ramadan di lapangan untuk ditindaklanjuti oleh masing-masing dinas terkait. Rafiq mengajak kepada

segenap elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Karimun terlebih khusus di wilayah yang dikunjunginya untuk bisa menjaga kerukunan antar umat beragama, serta stabilitas keamanan daerah. "Dalam memontum Ramadhan ini, saya mengajak kita semua untuk meningkatkan rasa persaudaraan di antara kita dalam rangka bersinergi membangun kabupaten ini agar lebih

hebat," ucap Rafiq. Dengan adanya silaturahim antara pemerintah dan masyarakatnya akan tidak ada jurang pemisah, untuk itu Rafiq sangat berharap kepada masyaakat untuk mendukung program pemerintah yang telah terencana dengan sebaikbaiknya. *** Narasi : Hengki Haipon Foto : Eka/Roma/Anda/Humas Pemkab Karimun

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq buka bersama di Mesjid Baiturrahman Teluk Air

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyampaikan tausiah ramadhan di Mesjid Baitul Rahman Sungai Ungar Utara

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyalami jemaah cilik di Mesjid Baiturrahman Teluk Air

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq mengisi acara ceramah jelang buka puasa di Mesjid Agung Karimun pada puasa pertama ramadhan 2017

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyalami jemaah cilik usai shalat tarawih di Mesjid Nurul Ikhlas Parit Benut II Kelurahan Sungai Raya Meral

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyalami jemaah usai shalat tarawih di Mesjid Nurul Ikhlas Parit Benut II Kelurahan Sungai Raya Meral

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyerahkan bantuan kepada pengurus mesjid Mesjid Baitul Rahman Sungai Ungar Utara

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyampaikan tausiah ramadhan di Mesjid Nurul Ikhlas Parit Benut II Kelurahan Sungai Raya Meral

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyampaikan tausiah ramadhan di Mesjid Agung Karimun pada tarawih pertama ramadhan.

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim membubuhkan tanda tangan pada safari ramadhan di Mesjid Agung Karimun usai shalat taraweh

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyampaikan tausiah ramadhan di Mesjid Fatkhul Jannah Bangun Sari Kel. Harjosari Tebing

WAKIL Bupati Karimun Anwar Hasyim menandatangi buku jurnal Ramadan anak-anak SD usai salat tarawih di Masjid Ar-Rahman, Jumat (10/6).

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyampaikan tausiah ramadhan di Mesjid Agung Karimun pada tarawih pertama ramadhan.

CMYK

Editor: Aprizal, Layout: Mario


CMYK

Senin, 05 Juni 2017

17

Kejari Tpi Tangani 7 Perkara Korupsi Barta Oktarius Barus, SH Pegawai KPU Bintan

Aktif di Kepemudaan PEGAWAI Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang lahir di Kabanjahe 9 Oktober 1981 ini aktif di dunia organisasi kepemudaan, baik perkumpulan pemuda asal tanah kelahirannya maupun kegiatan keagamaan. Pria yang pernah menjadi Atlet silat ini pernah menjadi ketua ikatan muda mudi Tanah KaroTanjungpinang tahun 2009 hingga 2011, sampai sekarang juga aktif di kegiatan tersebut dan kegiatan ke-

Aktif di

... Hal. 18

TANJUNGPINANG (HK) — Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang, bidang tindak pidana khusus (Pidsus) telah menerima tujuh berkas, termasuk surat pemberitahuan dimulainya penyidikan (SPDP) perkara korupsi berikut tersangkanya. Asfanel garan Dana Desa (ADD) sekitar Liputan Tanjungpinang “Dari ketujuh perkara tersebut, beberapa diantaranya sudah dalam bentuk pemberkasan dan segera dilimpahkan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang untuk disidangkan. Sedangkan sisanya baru sebatas SPDP dari penyidik kepolisian yang menangani perkara tersebut. Kepala Kejari Tanjungpinang, Herry Ahmad Pribadi SH MH melalui Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasi Pidsus), Beni Siswanto SH membernarkan data tujuh berkas perkara dugaan kasus korupsi yang tengah ditanganinya itu. Satu diantara tujuh perkara dugaan kasus korupsi tersebut merupakan produk dari Kejari Tanjungpinang sendiri, dalam menangani kasus korupsi Ang-

Rp300 juta dari Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) senilai Rp1,7 miliar tahun 2016. "Dalam kasus ini telah ditetapkan Yusran Munir selaku Kades sebagai tersangka dan perkaranya masih dalam tahap pemberkasan," kata Beni saat ditemui diruang tugasnya, Jumat (2/6). Selanjutnya, kata Beni kasus korupsi terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap pungutan liar (pungli) sewa kios/lapak jualan di Pasar Bintan Centre yang ditangani Polda Kepri terhadap Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Tanjungpinang. Dalam kasus ini telah ditetapkan dua tersangka, yakni Slamet dan Asep Nana Suryana. Namun baru berkas tersangka Slamet yang telah diterima pihak Kejari Tanjungpinang.

Kejari Tpi.. Hal. 18

IST

PUKUL KOMPANG — Gubernur, Danrem serta Danlantamal Tanjungpinang memukul kompang di Pulau Tiga Natuna, kemarin.

Alam Kepri Harus Diwariskan dengan Baik NATUNA (HK) — Gubernur H Nurdin Basirun mengajak masyarakat Kepri untuk bersama-sama menjaga lingkungan supaya tetap dalam kondisi baik. Karena lingkungan yang baik menjadi sumber penghasil ekonomi buat masyarakat. "Negeri ini bukan untuk kita pakai hari ini saja. Harus kita warisan untuk anak cucu kita ratusan tahun berikutnya," kata Nurdin di Masjid Al Hikmah, Pulau Tiga, Kabupaten Natuna, Minggu (4/6). Nurdin di Masjid Al

Hikmah dalam rangkaian Safari Ramadhan di Kabupaten Natuna sejak Sabtu (3/6) lalu. Sepanjang Ramadhan ini, Nurdin dan sejumlah rombongan terus melakukan perjalanan dari masjid ke masjid. Sudah puluhan masjid hingga sepuluh hari pertama Ramadhan tahun ini yang dikunjungi. Kebersamaan menjaga lingkungan, kata Nurdin merupakan bagian dari visi Pemprov Kepri. Kalau lingkungan tetap dipertahankan terus dalam keadaan baik, sumber-sumber ke-

Mei, IHK Dua Kota di Kepri Alami Inflasi TANJUNGPINANG (HK) — Perkembangan Indeks Harga Konsumen (IHK) gabungan dua kota di Provinsi Kepri yakni Kota Tanjungpinang dan Batam mengalami inflasi pada Mei 2017. Hal ini disampaikan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepri Panusunan Siregar di Tanjungpinang beberapa waktu lalu. Dikatakan Panusunan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik Provinsi perkembangan IHK dua kota besar di Kepri mengalami inflasi sebesar 0,54 persen. "Pada Mei 2017, IHK menunjukkan inflasi sebesar 0,54 persen atau sebesar 128,06.," ujar Panusunan kepada wartawan. Panusunan juga menjelaskan dari 2 kota IHK di Provinsi Kepulauan Riau, tercatat Kota Batam mengalami inflasi sebesar 0,56 persen dan kota Tanjungpinang mengalami inflasi sebesar 0,41 persen. " Inflasi gabungan pada IHK kedua kota di Kepri ini juga disebabkan karena kenaikan indeks lima kelompok yang menyusun inflasi gabungan dua kota IHK di Kepulauan Riau," ujar Panusunan. Seperti kenaikan kelompok bahan makanan sebesar 1,30 persen; kelompok makanan

hidupan di dalamnya, seperti ikan akan terus ada. "Tidak membuang sampah ke laut, menangkap ikat tidak dengan bom dan perusak karang lainnya merupakan upaya menjaga lingkungan tetap baik," kata Nurdin. Kepada OPD yang hadir dalam kunjungan ke Natuna, Nurdin berpesan agar "meninggikan antena" melihat kebutuhan masyarakat. Dinas Kesehatan, misalnya, karena keinginan masyarakat,

Alam Kepri .. Hal. 18

Dinkes Periksa Takjil Berbahaya TANJUNGPINANG (HK) — Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Kota Tanjungpinang melakukan pengawasan ke Bazar Ramadhan, Bintan Center Tanjungpinang. Mereka mengambil sampel takjil untuk dilakukan pemeriksaan apakah takjil tersebut mengandung bahan berbahaya atau tidak. Petugas dari Dinas Kesehatan ini melakukan uji kandungannya sebanyak 39 sampel makanan yang dibuat dengan menggunakan pewarna dan bahan lainnya. Namun dari hasil uji tersebut, tidak ditemukan makanan dan minuman mengandung zat kimia yang dapat membahayakan kesehatan manusia. Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Kota Tanjungpinang,

Di Bazar Ramadhan Bintan Center

Mei, IHK ... Hal. 18

Dinkes Periksa

... Hal. 18

Wako Buka Pesantren Ramadhan, Diikuti 60 Siswa TANJUNGPINANG (HK) — Dengan maksud menanam nilai-nilai agama dan menciptakan akhlak yang baik bagi generasi muda saat ini, Yayasan Masjid Agung Al Hikmah melaksanakan Pesantren Kilat di Bulan Ramadhan kepada seluruh siswa siswi SLTA dan SLTP se Kota Tanjung-

CMYK

pinang, Minggu (4/6). Kegiatan yang dibuka Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah ini dihadiri Wakil Walikota, Syahrul, Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Ali Hisyam, Kepala Dinas Pendidikan, HZ Dadang AG, Ketua Yayasan Al Hikmah Abdul Razak, serta para guru.

Pesantren Ramadhan diikuti sebanyak 60 orang siswa-siswi dari perwakilan sekolah SMA dan SMP se-Kota tanjungpinang, selama 10 hari mereka akan dibekali ilmu. Pada kesempatannya, Lis Darmansyah mengin-

Wako Buka

... Hal. 18

Editor: Sofyan, Layout: Hestu Purwanto


18

Tanjungpinang

Senin, 05 Juni 2017

Dinkes Periksa .....

sambungan Hal. 17

PETUGAS Dinkes Pengendalian Penduduk dan KB, Kota Tanjungpinang melakukan uji sempel pada makanan buka puasa (takjil) di Bazar Ramadan, Komplek Bintan Center, Tanjungpinang, kemarin. RICO/HALUAN KEPRI

Rustam mengatakan, beberapa makanan yang dicurigai dibeli untuk dilakukan uji kendungannya. Lokasinya, dari Bintan Center dan sekitarnya hingga ke Ganet, sampel yang diambil dari tujuh titik. "Ini dilakukan untuk melindungi masyarakat dan menjamin makanan takjil yang dijual yang bebas dari zat kimia dan berba-

haya. Seperti, formalin, borak, rhodamin B dan M Yellow. Dan dari sampel-sampel yang kita periksa, semuanya negatif," ungkap Rustam, Minggu (4/6). Dalam uji sampel ini Dinkes menggunakan pemeriksaan dengan sitem Makro Kuantitatif untuk mengetahui bahan makanan berbahaya. Yakni dengan melarutkan makanan den-

Wako Buka ..... gatkan akan manfaat yang diperoleh dalam Pesantren Ramadhan. Ini sangat penting dan harus ditumbuh kembangkan sebagai cara menanamkan nilai-nilai agama kepada generasi muda saat ini, agar dalam menjalankan kehidupan sesuai degan norma norma agama. "Saya berharap, agar terus dilakukan pengawasan terhadap tumbuh kembang generasi muda saat ini, misalnya perbanyak kegiatan-kegiatan yang positif, salah satunya pesantren di bulan

sambungan Hal. 17 ramadhan seperti ini," kata Lis. Lis pun minta kepada pengurus masjid Al Hikmah agar kegiatan ini menjadi agenda tahunan di Kota ini, supaya mempermudah pemerintah untuk membantu dan membina generasi muda Tanjungpinang. Dalam kegiatan ini nantinya, Lis menginginkan supaya para peserta dapat menyampaikan syiar-syiar Islam kepada generasi berikutnya, agar ilmu yang peroleh dapat diajarkan kembali secara berkelanjutan.

Mei, IHK ..... jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 0,54 persen; kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar sebesar 0,04 persen; kelompok kesehatan sebesar 0,17 persen; serta kelompok transpor, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,82 persen. Sedangkan lanjut Panusunan, untuk dua kelompok yang menyusun inflasi gabungan dua kota IHK di Kepulauan Riau jus-

Ketua Yayasan Al Hikmah Abdul Razak mengungkapkan bahwa pemerintah punya peran besar dalam membina dan membantu perkembangan kegiatan yang dilakukan Masjid Agung Al Hikmah ini sebagai upaya untuk menumbuh kembangkan nilai-nilai rohani bagi remaja dan siswa-siswi sekolah se-Kota Tanjungpinang. "Semoga pesantren kilat ini memberikan manfaat untuk terciptanya pelajar yang agamis," tutupnya. (rco)

sambungan Hal. 17 tru mengalami penurunan indeks, yaitu: kelompok sandang sebesar 0,07 persen; serta kelompok pendidikan, rekreasi, dan olahraga sebesar 0,14 persen. "Sementara untuk komoditas yang mengalami kenaikan harga di kota Batam yakniangkutan udara, bayam, cabai merah, udang basah, daging ayam ras, bawang putih, ketupat/lontong sayur, rokok kretek, bensin, tomat

Aktif di ..... agamaan di gereja GBKP Tanjungpinang. Dengan pengalaman organisasi yang dimiliki menjadikannya mudah beradaptasi dengan lingkungan kerjanya di KPU Bintan yang penuh dengan komunikasi dan koordinasi kerja yang tinggi dan cepat. Suami dari Agustina ini mengaku dalam pekerjaannya saat ini sangat berkaitan dengan organisasi partai politik yang penuh aturan main yang sering

gan air steril untuk kemudian di tes menggunakan alat tes. Rustam juga menjelaskan kembali terkait biasanya zat kimia Formalin digunakan sebagai bahan pengawet makanan dan minuman, Zak kimia Boraks digunakan sebgai bahan pengenyal makanan sedangkan zat kimia Rhodamin B, biasanya digunakan untuk pewarna makanan dan minuman. "Jadi makanan dan minuman yang mengandung zat kimia akan langsung diketahui. Sengaja dilakukan di loaksi pasar ramadan pengecekannya, sehingaga masyarakat akan mengetahui dan akan merasa aman. Tentunya pedagang yang akan melakaukan kecurangan

sayur, bubur, bawang merah, tauge, daging sapi, dan selar.," jelas Panusunan . Dan di Kota Tanjungpinang, tambahnya Kenaikan harga terjadi pada komoditas bawang putih, bayam, nasi dengan lauk, kangkung, tarif listrik, sawi hijau, bensin, minyak goreng, cabai merah, tomat sayur, rokok kretek filter, kacang panjang, apel, sandal karet, dan rokok kretek. (efr)

sambungan Hal. 17 berubah-ubah, seperti tentang peraturan KPU yang terus diupdate dan harus disosialisasikan agar pelaksanaan pemilu dapat dilaksanakan dengan baik. "Untuk Pemilu kita harus sesuai dengan aturan dan tidak ada kata melanggar aturan atau tidak sesuai dengan prosedur, ini karena kami harus bekerja dengan sabar dan siap update terus semua aturan tentang pemilu," urai pria lulusan Sarjana Hukum di Universitas Nominsen tahun 2000 ini.

Barta sangat senang dengan dunia kerja dan organisasi yang digelutinya. Hal itu membuatnya banyak memiliki relasi sekaligus bisa menimba ilmu. "Sebagai putra daerah Karo kita harus bangga dan bisa menjalin hubungan baik dengan pemuda-pemudi yang sama di rantau, bukan merasa sukuisme, tapi kita harus bangga menjadi bangsa Indonesia," ujar pria yang sejak 1 Agustus 2011 ditugaskan bergabung di KPU Bintan ini. (eza)

akan pikir-pikir," ujarnya. Sementara itu, Rustam juga menghimbau kepada pengelola Bazar untuk menyediakan tong sampah. Dari pengawasan petugas dalam kebersihan lingkungan penjualan, secara umum

menurutnya, sudah baik. "Jadi apabila tong sampah telah disiapkan dititik-titik lokasi, tidak akan terjadi sumber berkembang biaknya lalat. Karena ini juga akan mengganggu sterilnya jualan," jelasnya.

Alam Kepri ..... akan segera mendirikan Puskesmas di Pulau Tiga. Karena kesehatan itu, kata Nurdin kebutuhan dasar masyarakat. Demikian juga dengan Dinas Pendidikan dan Dinas Kelautan dan Perikanan, untuk segera memenuhi keperluan masyarakat. "Bulan puasa tak sepanjang tahun, meningkatkan nilai puasa dengan pasang semuanya semoga dapat membantu rakyat," kata Nurdin. Tentang hutan lindung menjadi kawasan yang strategis di Selat Lampa, Gubernur mengatakan pihaknya sangat mendukung. Pernyataan dukungan dari Nurdin ini disampaikan setelah Wakil Bupati Natuna Hj Ngesti menyebutkan pengembangan Selat Lampa sebagai kawasan terpadu sangat diperlukan. Saat ini lahan yang akan dikembangkan masih hutan lindung dan sudah diajukan ke Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup serta sudah keluar surat bahwa masuk wilayah strategis. Namun belum ada

sambungan Hal. 17 rekomendasi dari DPR RI Komisi IV. Percepatan status dengan keluarnya rekomendasi DPR RI ini samgat ditunggu masyarakat Natuna. Selain Wabup Natuna, hadir pada rangkaian Safari Ramadhan ke Natuna ini anggota DPRD Kepri Tawarich, Danrem 033 WP Brigjen TNI Fachri, Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma Ribut Eko. Dari OPD Kepri hadir PLH Sekda Raja Ariza, Kadis Pendidikan Arifin Nasir, Kadis Keluatan dan Perikanan Edy Sofyan, Kadis Kesehatan Tjetjep Yudiana, Kadis Pemuda dan Olahraga Maifrizon, Kadis Perhubungan Jumhur Ismail, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Burhanudin, Karo Humas Protokol dan Penghubung Nilwan, Karo ULP Misbardi, dan Karo Kesra Tarmidi. Sebelum ke Pulau Tiga, Gubernur dan rombongan terlebih dahulu melakukan kunjungan ke Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Natuna. Di sini, Nurdin meninjau sejumlah kedai

Kejari Tpi ..... Kemudian berkas dugaan korupsi yang ditangani Satreskrim Polres Tanjungpinang soal penggunaan dana hibah pendidikan Ditjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud kepada Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi International Gurindam Archipelago (Stikom IGA) Tanjungpinang sebesar Rp5 miliar dari APBN 2013 untuk pembinaan Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Selanjutnya, dana tersebut diambil dan digunakan tidak sesuai peruntukannya sesuai dengan proposal yang diajukan. Kendati ada sejumlah barang kebutuhan Kampus Stikom IGA yang dibeli, namun fakta penyelidikan dan penyidikan Polisi, ternyata juga tidak sesuai dengan spek, sehingga tidak dapat dibuktikan dan di pertangungjawabkan penggunaanya. Dalam kasus ini, tim penyidik Tipikor Polres Tanjungpinang telah menetapkan satu orang tersangka berinisial M, selaku pimp-

Selain Bazar Ramadhan, pihaknya juga melakukan pemeriksaan makanan dan swalayan, seperti makanan tidak layak konsumsi atau tidak memiliki izin edar dan produk yang telah kadaluarsa. (rco)

yang menjual kebutuhan sembako. Peninjauan ini untuk memastikan stok kebutuhan masyarakat dalam kondisi aman, termasuk hingga Lebaran nanti. Kepada beberapa pemilik kedai Nurdin menanyakan soal persediaan stok. "Stok masih ada. Masih aman sampai raya (Lebaran, red)," kata seorang pemilik kedai, kepad Nurdin dan rombongan. Malah stok telor yang juga semkain banyak dibutuhkan harganya masih stabil. "Sekarang Rp40.000, Pak. Tahun lalu waktu sekarang sudah Rp50.000 sepapan," kata penjual lainnya. Demikian juga dengan gula dan beras serta kebutuhan lainnya. Nurdin juga meninjau bongkar muat sembako ke kapal-kapal kecil yang akan dibawa ke pulau sekitar. Beberapa barang kebutuhan pokok memang didatangkan dari Tanjungpinang dan Jakarta. Nurdin memastikan waktu bongkar muatnya tidak membutuhkan waktu lama. (r)

sambungan Hal. 17 inan di Stikom IGA tersebut. Berikutnya, perkara korupsi Pungli di Badan Pertanahan Nasional (BPN) Tanjungpinang, dengan tersangka JR, selaku pejabat Plh Kasi Pengukuran dan Pemetaan. Kasus tersebut sebelumnya ditangani Satreskrim Polres Tanjungpinang dan saat ini berkasnya sudah diterima di Kejari Tanjungpinang. Kasus pungutan liar (pungli) di Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang yang dilakukan tiga pegawai kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Tanjungpinang sebagai tersangka, yakni Herbet Simamora, Sutoyo dan Eri Priawan. Dalam kasus ini, pihak Kejari Tanjungpinang baru sebatas menerima SPDP dari pihak Polres Tanjungpinang dan belum masuk dalam tahap pemberkasan. Terakhir penangan berkas Operasi Tangkap Tangan (OTT)

yang dilakukan Tim Saber Pungli Polres Bintan berhasil atas dugaan pungutan liar (pungli) uang perpisahan di SMKN 1 Bintan Timur dengan tersangka berinisial SF (37), guru di sekolah tersebut. Berkasnya saat ini sudah masuk di Kejari Tanjungpinang Informasi dan pantauan di lapangan dari sejumlah tersangka kasus korupsi tersebut, baru satu terangka yang telah dilakukan penahanan, yakni Slamet, terasangka dugaan korupsi pungli sewa kios di Pasar Bintan Center Tanjungpinang. Sedangkan sisanya mereka (para tersangka) saat ini masih bebas berkeliaran dan menghirup udara bebas di luar tahanan. Menyikapi hal tersebut, Beni Siswanto enggan meberikan penjelasan lebih lanjut, karena menyangkut kewenangan masingmasing penyidik, sebagaimana ketentuan hukum yang berlaku, termasuk berbagai pertimbangan lainnya.***

Editor: Sofyan, Layout: Hestu Purwanto


CMYK

19

Bintan

Senin, 05 Juni 2017

Nelayan Ngaku Kesal pada Developer

Puluhan Hektare Lahan Bakau Ditimbun BINTAN (HK) — Nelayan di Kelurahan Tanjungpermai dan Kampung Mentigi Kelurahan Tanjunguban Kota, mengaku kesal atas ulah salah satu developer yang telah menimbun puluhan hektare lahan hutan bakau (mangrove) di belakangan Pasar Baru Tanjunguban dan di Lobam Mas.

Oki Alexander Liputan Bintan Pasalnya, kawasan yang menjadi tempat pencarian nelayan itu menjadi rusak akibat aktifitas penimbunan tersebut. salah seorang nelayan, Jatoman Purba, mengatakan penimbunan hutan bakau yang dilakukan developer di Seri Kuala Lobam dan oknum pengusaha di Tanjunguban itu dinilai sangat merugikan para nelayan yang setiap hari mencari nafkah di wilayah tersebut. "Kami selaku nelayan merasa jalur jilir mudik kami terganggu. Puluhan nelayan yang menyondong udang, menangkap ketam bakau juga terkena imbasnya," keluh Jatoman, Minggu (4/6). Selain mengurangi pendapatan para nelayan, sambungnya, juga akan merusak kondisi pengairan lingkungan. Apalagi, ditengah lesunya perekonomian saat ini membuat lapangan pekerjaan menjadi sempit. "Kalau tak melaut, nak makan apa keluarga dirumah. Cari kerja sekarang kan susahnya bukan main," kata dia. Ia berharap, instansi terkait di pemerintahan bisa segera mengambil langkah tegas dalam menyikapi persoalan yang menjadi keluhan para nelayan kecil ini. Sehingga, tidak menambah angka pengangguran bila lahan tempat mencari nafkah para nelayan menjadi rusak akibat kepentingan bisnis. Ditempat terpisah, Kepala Bidang Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bintan, Dwi Kori menjanjikan akan segera menindaklanjuti keluhan masyarakat nelayan terkait aktifitas yang diduga dilakukan developer. "Kami akan cek dulu dan pelajari semua data yang sudah kami dapatkan di lapangan. Kami juga akan panggil developer dan pengusaha yang menimbun ini," tegasnya. (oxy)

OKI ALEXANDER

PEDAGANG SAYUR — Salah seorang pedagang sayuran jenis bayam yang membuka lapaknya di Pasar Tanjunguban Kecamatan Bintan Utara saat memperlihatkan bayam seharga Rp 20 ribu/ kg, Minggu (4/6). Meski harganya cukup mahal, namun masyarakat tetap membelinya.

Harga Sayur Bayam Capai Rp20 Ribu/Kg BINTAN (HK) — Harga sayuran jenis bayam di pasar Baru Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara, belakangan terus merangkak naik. Seperti pada Minggu (4/6), harga komoditi tersebut sudah tembus harga Rp20 ribu/kg. Menurut kesaksian pembeli, biasanya harga bayam hanya dijual seharga Rp 6 ribu/kg, namun meningkat hampir tiga kali lipat. "Biasanya Rp 6 ribu/kg, belum lama ini memang sempat naik Rp 2 ribu, sekarang malah Rp 20 ribu/kg. Kaget juga pas dengar harganya se-

gitu," keluh Nurida (39) di Pasar Baru Tanjunguban. Harga bayamnya yang melambung tinggi itu, tentunya sangat membebani masyarakat selaku konsumen. Meski demikian, Nurida berujar, mahalnya harga bayam bukan alasan untuk tidak membelinya. "Kebetulan keluarga di rumah pada suka sayur bayam, mau gak mau. Cuman belinya tidak sebanyak biasanya," kata Nurida. Warga lain, Sofi (31) menambahkan, kenaikan harga sayur bayan yang berlipat-lipat ini tentunya sangat mem-

buat warga kesulitan untuk mengkonsumsi sayuran. Sehingga, dirinya terpaksa membeli sayuran jenis lain demi memenuhi kebutuhan masakan dirumahnya. "Beli kangkung aja, karena harga bayam buat kita gelebg-geleng," tandasnya. Menurut keterangan pedagang, Yoyo mengaku, meskipun harga bayam naik berlipat-lipat. Sebagian besar pasokan yang diterima dari produsen sayuran untuk dijual di lapaknya tetap laku keras. "Dari pagi, bayam memang sudab habis. Sengaja kitatak

banyak kali ambil stoknya," kata Yoyo. Ditambahkannya, kenaikan harga bayam sebenarnya tidak sekaligus Rp 20 ribu/kg. Hanya saja, secara cepat kenaikan harga bayam terus terjadi setiap harinya. "Dalam satu minggu tiap hari naik terus. Puncaknya hari ini," jelas Yoyo. Selain bayam, Yoyo mengatakan, kenaikan harga juga terjadi pada sayuran jenis kacang panjang, dari Rp 8 ribu/kg saat ini menjadi Rp16 ribu. Keterangan lebih jelas disampaikan Ketua Kontak

Tani Nelayan Andalan (KTNA) Bintan, Tukiman. Menurutnya, kenaikan harga bayam dan kacang panjang disebabkan banyak petani dua jenis sayuran itu yang mengalami gagal panen sehingga produksinya menipis. Ia memperkirakan, harga bayam dan kacang panjang akan turun secara bertahap jika pasokan dari para petani bisa kembali stabil. "Karena tuntutan pasar, nanti petani akan memanen sayuran bayam dan kacang panjang dengan umur lebih muda. Harga akan turun bertahap," tutupnya. (oxy)

PJB bagi-bagi Takjil dengan Pengguna Jalan Raya BINTAN (HK) — Dalam rangka mengejar pahala berlimpah dibulan yang penuh dengan berkah, belasan wartawan dari media cetak, online serta elektronik yang tergabung dalam Persatuan Jurnalis Bintan (PJB) berbagi dengan sesama. Ratusan bungkus takjil untuk berbuka puasa dibagikan kepada para pengguna

jalan raya yang kebetulan melintas di area pertigaan lampu merah Km 16 Kecamatan Toapaya, Minggu (4/6) sore. Menurut Ketua PJB, Mohd Rofik, kegiatan yang dipelopori ide-ide dari seluruh wartawan yang biasa meliput di Bintan ini merupakan suatu bentuk dedikasi para 'kuli tinta' kepada ma-

OKI ALEXANDER/HALUAN KEPRI

WARTAWAN harian yang tergabung dalam PJB saat membagikam takjil kepada pengguna jalan raya di pertigaan lampu merah Km 16 Kecamatan Toapaya, Minggu (4/6). syarakat. "Ini ide dari kawan-kawan dalam rangka mengisi kegiatan di bulan suci ramadhan. Mudahmudahan dengan yang sudah diberikan, bisa bermanfaat bagi yang menerimanya," tutur Rofik usai membagikan takjil. Ia beralasan, membagikan takjil kepada para pengguna jalan raya sangat tepat. Sebab, mereka yang biasa berkendara terutama pada saat jam jelang berbuka puasa terkadang sering mengabaikan waktu untuk berbuka pua-

sa. "Memang kita menyasar mereka yang masih berada di jalanan, karena mereka yang berpuasa dan masih berkendara juga perlu untuk berbuka. Makanya kegiata kali ini kita memilih pengguna jalan raya," tandasnya. Ia berharap, kegiatan serupa bisa ditiru kelompok lain. Sebab, dengan berbagi terutama di bulan suci ramadhan seperti sekarang ini, apa yang diberikan justru lebih bermanfaat. Rofik mengaku, kegiatan berbagi di bulan puasa kali ini meng-

gunakan inisiatif anggaran dari masing-masing rekan jurnalis di Bintan. "Kita memang dalam berorganisasi senantiasa menyisipkan sedikit rezeki untuk di simpan dalam kas. Jadi setiap ada kebutuhan termasuk untuk kegiatan kali ini, kami menggunakan anggaran dari kas PJB," tuturnya. Kegiatan para jurnalis ini mendapat apresiasi dari para pengguna jalan raya. Santo, pengendara sepeda motor jenis bebek mengatakan, pembagian takjil semacam ini sangat bermanfaat. Karena apa yang diberikan benar-benar dibutuhkan. "Pas mau buka puasa dibaginya, jadi benar-benar bermanfaat bagi kami yang sedang puasa tapi masih dijalanan kayak gini," kata Santo yang mengaku dari Tanjunguban kearah Tanjungpinang. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada PJB, menurutnya kegiatan ini bisa menjadi modal dasar sekaligus mendorong organisasi lainnya untuk melakukan kegiatan serupa di bulan ramadhan. (oxy)

Editor: Arment Aditya, Layout: Mario


20

Hukum&Kriminal

Senin, 05 Juni 2017

ISTIMEWA

POLEMIK TAKSI — Paska penghentian operasional angkutan berbasis onlin terus menimbulkan sejumlah permasalahan di lapangan. Salah satu korban dari polemik yang terjadi di lapangan melaporkan kejadian ini ke Polsek Batam Kota.

Pengemudi Uber Dicegat Taksi Pelabuhan BATAM (HK) — Paska penghentian operasional angkutan berbasis onlin terus menimbulkan sejumlah permasalahan di lapangan. Misalnya, taksi online Uber dicegat oleh sejumlah pengemudi taksi yang mangkal di Pelabuhan.

Penahanan dilakukan oleh sekelompok pengemudi taksi pangkalan yang berada di pelabuhan, Jumat (2/6) lalu sekitar pukul 08.00 WIB. Iwan, pengemudi Uber mengatakan, waktu dilakukan pe-

nyetopan terhadap dirinya, ada yang melakukan pemukulan tetapi tidak sempat difoto. Kemudian ia pun dibawa ke Polsek Batam Kota. Atas kejadian ini Iwan selaku sopir taksi Uber mengaku tidak tahu

tentang penghentian mobil taxi online maupun yang terjadi. ”Kalaupun dihentikan istri sama anak saya mau makan apa,” sebutnya seperti diberitakan wartakepri. Iwan di bawa ke Polsek Ba-

tam Kota agar hal-hal yang tidak di inginkan tidak terjadi apa-apa terhadapnya. Ironisnya, manajemen taksi online memang mengetahui pemberhentian tersebut, tetapi menurut manajemen Uber sen-

diri ini kan aplikasi bagaimana mau menghentikannya. “Untuk surat izin sendiri dalam pengurusan di Dishub provinsi,” terang Manajemen Uber yang tidak mau di sebutkan namanya.(doz/wtk)

Ruli di Atas Drainase Dibongkar Solusi Atasi Banjir BATAM (HK) — Masalah banjir tetap masih jadi pembahasan di pemerintah kota (Pemko) Batam. Bahkan situasi ini menjadi persoalan serius di wilayah masing-masing, khususnya di daerah Sei Beduk. Dedi Manurung Liputan Sei Beduk Untuk mengatasi persoalan tersebut dalam waktu dekat ini, pihak kecamatan pun akan segera menertibkan kawasan pemukiman warga yang berdiri di atas saluran drainase atau parit. "Target utama kita adalah pemukiman warga

yang berada diatas saluran drainase dan pemukiman liar yang berada di kebun sayur, Sei Pancur, karna memakan zona drainase," ujarnya Camat Sei Beduk Science Taufik Riyadi saat dihubungi via telepon, Sabtu (3/6) siang. Ia juga menyampaikan, jika daerah itu sudah jadi titik krusial. Karna berdiri atas drainase atau di sepa-

Polisi Operasi Antisipasi Premanisme Jalanan BATAM (HK) — Satreskrim Polresta Barelang menggelar operasi antisipasi premanisme dan kejahatan jalanan di sejumlah lokasi di Batam, Selasa (30/5) malam. "Kita sudah menargetkan beberapa lokasi yang rawan kejahatan di Batam untuk meminimalisir tindak kriminal yang terjadi di bulan Ramadhan," kata Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Agung Gima Sunarya. Agung menambahkan dari hasil operasi gabungan dari seluruh Polsek yang berada di jajaran Polresta Barelang, berhasil menindak sejumlah kejahatan yang meresahkan. "Tim yang kita sebar berhasil menindak para pecandu narkoba beserta barang bukti Ganja dan sabu-sabu serta tiga unit sepeda motor di Kampung Aceh Batam," kata dia. Selanjutnya lima orang yang diamankan Tim Jatanras Polresta Barelang di Simpangdam Kampung Aceh, kini dibawa ke Mapolresta Barelang untuk pemeriksaan. "Untuk barang bukti narkoba akan kita limpahkan ke Satnarkoba Polresta Barelang. Sementara tiga unit motor yang kita amankan akan kita dalami apakah ini merupakan hasil curian atau tidak," ujarnya. (ant)

njang zona drainase. Bahkan parahnya lagi, sampah dan tanah sudah menutupi parit, makanya jika hujan turun pasti pemukiman warga banjir. Apalagi, lanjutnya lagi, sesuai instruksi dari Dinas Bina Marga Batam bahwa lokasi pemukiman itu diberi waktu 2 bulan agar segera membongkar sendiri. Jika mereka tak gubris akan bongkar paksa. "Sesuai arahan dari Dinas Bina Marga Batam bahwa lokasi pemukiman warga diberi tenggang waktu 2 bulan agar segera bongkar sendiri, jika mereka tak gubris akan kita bongkar paksa," katanya kembali. Memang, kata pria no-

mor satu dipemerintahan Sei Beduk itu, drainase itu pun mampet karena tertutup bangunan liar tersebut. Bahkan, bangunan itu sudah menggangu jalur pembuangan air warga. Akibatnya debit air yang meluap mengakibatkan banjir di sejumlah jalan serta rumah warga. Taufik juga menuturkan, langkah yang benar dalam mengatasi masalah ini, harus ditertibkan, akan tetapi tidaklah mudah dan harus punya aturan yang ada. "Jadi yang terpenting itu adalah menertibkan pemukiman warga (ruli) yang berada di sepanjang drainase, dan kita harus selesaikan dalam dua bulan ini," tegasnya. Nantinya pihak dan di-

bantu dinas terkait akan melakukan pendataan warga yang berdiam di sepanjang drainase utama pembuangan ke laut. Selanjutnya, akan lakukan sosialisasi dan memberikan surat peringatan. "Data sementara, ada 49 KK (Kepala Keluarga) yang tinggal disepanjang drainase itu," ungkapnya. Oleh karena itu, Taufik berharap agar warga yang terkena penertiban dapat memahami untuk pembongkaran bangunannya sendiri dan pindah. Namun jika tidak diindahkan, maka Tim Terpadu akan turun tangan dan tidak ada ganti rugi untuk masyarakat kena penertiban.***

Polda Tunggu Uji Laboratorium Gula Rafinasi BATAM (HK) — Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Kepulauan Riau menunggu hasil uji laboratorium terkait temuan gula yang diduga rafinasi saat inspeksi mendadak Tim Satuan Tugas Pangan di Pasar Tos 3000 Jodoh, Batam. "Masih menunggu hasil pemeriksaan dari laboratorium Badan Pengawasan Obat dan Makanan. Masih lidik," kata Kasubdit Indaksi Ditreskrimsus Polda Kepri AKBP Feby DP Hutagalung di Batam, Kamis. Ia mengatakan pemeriksaan untuk memastikan gula tersebut murni rafinasi atau campuran dengan gula kristal masih terkendala karena Laboratorium BPOM Kepri belum memiliki alatnya. "Jadi sampelnya dikirim

untuk diperiksa laboratorium di Jakarta sehingga prosesnya lebih lama dibanding kalau bisa dilaksanakan di Batam," kata dia. Meskipun masih menunggu hasil laboratorium, kata dia, namun timnya terus melakukan penyelidikan atas temuan gula tersebut pada dua toko di Pasar Tos 3000 Batam. "Kami akan melakukan pengawasan agar masyarakat tidak dirugikan atas barangbarang yang tidak seharusnya beredar tersebut," kata Feby. Gula diduga rafinasi tersebut ditemukan Satgas Pangan yang dipimpin Direskrimsus Polda Kepri Kombes Pol Budi Suryanto saat sidak di Pasar Tos 3000 Jodoh, Batam, menjelang Ramadhan. Gula rafinasi sesuai de-

ngan aturan Kementerian Perdagangan hanya diperuntukkan bagi industri makanan dan minuman. Gula jenis tersebut tidak diizinkan untuk diedarkan ke masyarakat. Bila beredar dan dikonsumsi masyarakat gula rafinasi dapat mengakibatkan sejumlah penyakit seperti osteoporosis dan diabetes. Selain menemukan gula rafinasi, petugas Satgas Pangan juga menemukan bumbu kemasan ketumbar bubuk yang diduga sudah kadaluwarsa dan selanjutnya diamankan. "Kami akan melakukan pengawasan agar harga tetap stabil dan masyarakat tidak dirugikan jika ada peredaran barang berbahaya atau dilarang beredar," kata Budi. (ant)

Cegah Teroris, Imigrasi Perketat Pengawasan Orang Asing TANJUNGPINANG (HK) — Direktorat Jenderal Imigrasi RI memerintahkan kepada seluruh Kantor Imigrasi di wilayah perbatasan Indonesia, untuk memperketat pengawasan terhadap orang asing untuk mencegah masuknya teroris. Pelaksana Harian Kepala Imigrasi Kelas I Tanjungpinang Tatok H Sasono, di Tanjungpinang, Kepri, Rabu, mengatakan berdasarkan instruksi itu, pihaknya memperketat pengawasan di tempat pemeriksaan Imigrasi. "Surat edaran sudah ada, bagi tempat pemeriksaan Imigrasi di seluruh wilayah perbatasan tetap berkoordinasi, bilamana menemukan kecurigaan. Dengan adanya perintah tersebut petugas lebih meningkatkan lagi pengawasan," katanya. Ia mengatakan, langkah-langkah pencegahan dilakukan setiap petugas dengan cara mewaspadai penumpang yang datang dan berangkat di Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura. Petugas lebih fokus terhadap penumpang yang bersikap mencurigakan. "Teknis pengawasan melalui petugas yang memiliki wewenang dan cara tersindiri untuk mengatasi penanganan orang asing," ujarnya. Instruksi Ditjend Imigrasi itu terkait konflik yang terjadi di Kota Marawi, Mindanao, Filipina. Dikhawatirkan, akibat konflik itu, ada yang me-

larikan diri ke Tanjungpinang melalui jalur Pelabuhan Internasional. Namun sampai sekarang, menurut dia belum ditemukan teroris dari Filipina kabur ke Tanjungpinang. "Pembatasan warga negara Filipina masuk ke Kepri tidak ada. Setiap warga negara lain berhak masuk ke Indonesia asalkan itu memenuhi prosedur, dan aturan sesuai Undang-Undang Keimigrasian, dipersilahkan," ujarnya. Terkait data jumlah kedatangan Warga Negara Asing (WNA) asal Filipina ke Tanjungpinang, kata dia masih menunggu laporan bulanan dari TPI. "Laporan belum diinput perbulan, dipastikan kondisi masih aman," ujarnya. Sementara itu, Kapolres Tanjungpinang AKBP Joko Bintoro membenarkan kesiagaan aparat pengamanan disejumlah objek vital terkait antisipasi terorisme. "Sifatnya koordinasi bersama KSOP, Imigrasi dan Polres Tanjungpinang untuk pengamanan di Bandara dan Pelabuhan," katanya saat dihubungi Antara. Ia mengatakan, Polres Tanjungpinang juga mengerahkan unit intelijen untuk memantau keberadaan orang asing yang masuk ke Tanjungpinang. "Polres bersama intelejen sifatnya memantau, dan berkoordinasi," ujarnya.(ant)

Editor: Eddy , Layout: Andy Rifqi


21

Politik

Senin, 05 Juni 2017

Pansus Kebut Pembahasan RUU Pemilu JAKARTA (HK) — Ketua Pansus RUU Pemilu Lukman Edy mengatakan pihaknya menargetkan RUU Pemilu selesai dibahas pekan depan. Sejauh ini pansus sudah merampungkan pembahasan 3.100 daftar inventarisasi masalah (DIM) yang dijabarkan dalam 560 pasal. “Kami targetkan Kamis (8/6) sudah selesai semua, termasuk pembahasan lima isu yang masih di-pending, kami bisa bawa ke paripurna untuk dibahas lebih lanjut dan bisa diundangkan,” kata Lukman dalam diskusi bertema Merancang pemilu plus-plus di Jakarta, kemarin. Jika target itu tercapai, Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) tentang Pemilu bisa selesai pada 1 Agustus 2017. Tahapan pertama penyelenggaraan Pemilu 2019, yakni pendaftaran dan proses verifikasi parpol, bisa dilangsungkan pada Oktober 2017. Ia berharap sejumlah isu yang masih alot dapat mencapai titik temu. Misalnya, perihal ambang batas parlemen, ambang batas pencalonan presiden, sistem pemilu, alokasi kursi per daerah pemilihan, dan metode konversi suara. Ambang batas parlemen telah mengerucut ke angka 4%, sedangkan ambang batas pencalonan presiden mengerucut ke angka 0% atau tetap sama 20% seperti pada pemilu sebelumnya. Terkait den-

gan sistem pemilu, pilihannya antara proporsional terbuka total atau terbuka terbatas. Untuk alokasi kursi per dapil, pansus tidak akan menambah kursi di Pulau Jawa dan akan memfokuskan pada penambahan kursi di Kali-mantan dan Sumatra. Metode konversi ada dua opsi sainte lague murni dan hare quota. Sainte lague membagi jumlah suara tiap partai di suatu dapil dengan empat angka konstanta sesuai dengan rumus. Hare quota menetapkan jumlah kursi yang didapat berdasarkan bilangan pembagi pemilih terlebih dahulu. “Untuk mencegah deadlock, tidak menutup kemungkinan bakal ada lobilobi. Adalah lumrah dalam pembahasan RUU Pemilu melibatkan partai politik,” imbuh dia. Skenario baru Ia menambahkan semua pihak harus siap menghadapi skenario baru dalam pemilu, yakni jika presidential threshold 0%. Alasannya, jumlah calon presiden akan menjadi banyak. “Kami sudah siapkan

NET

BERIKAN PEMAPARAN — Ferry Kurnia Rizkiyansyah (kiri) memberikan paparan dengan disaksikan Ketua Pansus RUU Pemilu DPR Lukman Edy (kanan) dan moderator Ichan Loulembah dalam dialog bertema Merancang pemilu plus-plus di Jakarta, Sabtu (5/6). bagaimana mekanisme putaran pertama dan kedua. Itu sudah kami bicarakan dengan KPU dan masyarakat, parpol, dan publik tak perlu takut dengan hadirnya banyak capres,” tuturnya. Peneliti Perkumpulan

Mayoritas Masyarakat Indonesia Tetap Ingin NKRI JAKARTA (HK) — Mayoritas masyarakat tetap menginginkan Indonesia dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasar pada Pancasila dan UUD 1945. Mereka menolak NKRI digantikan dengan negara Islam atau khilafah. Demikian temuan survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). "Kesimpulan dasarnya bangsa Indonesia menolak konsep khilafah," kata Pendiri SMRC Saiful Mujani saat memaparkan hasil temuan surveinya, di Jakarta, Minggu (4/5). Metodologi yang digunakan dalam survei tersebut adalah multistage random sampling dengan 1.500 responden. Namun, responden yang dapat diwawancarai secara valid sebanyak 90%. Maka, sebanyak 1350 responden yang valid kemudian dianalisis. Margin of error rata-rata lebih kurang 2,7% pada tingkat kepercayaan 95%. Adapun waktu wawancara berlangsung pada 14-20 Mei 2017. Dalam temuan survei tersebut, responden yang menilai NKRI yang berdasar pada Pancasila dan UUD 1945 adalah yang terbaik bagi rakyat Indonesia sebesar 79,3%. Sementara, hanya 9,2% yang ingin menggantinya menjadi negara Islam atau khilafah.

Kendati demikian, masyarakat menilai bahwa gerakan ISIS yang berkembang saat ini merupakan ancaman bagi NKRI (89,3%). Dan menurut mereka, ISIS tidak boleh ada di Indonesia (92,9%). Tak hanya ISIS, organisasi kemasyarakatan Hizbut Tharir Indonesia (HTI) pun mendapat penolakan dari kalangan masyarakat. Dari mayoritas warga yang tahu cita-cita perjuangan HTI adalah mendirikan khilafah hampir semua tidak setuju (55,7%) dengan cita-cita tersebut. Bahkan bagi mereka yang tahu soal HTI, setuju dengan rencana pemerintah untuk membubarkan ormas tersebut. "Mereka setuju dengan rencana pembubaran tersebut (78,4%) atau sekitar 17% dari total populasi nasional. Yang tidak setuju 13,6% atau sekitar 3% dari populasi nasional," terang Saiful. Kendati mayoritas masyarakat menolak gerakan ISIS dan keberadaan HTI, Sosiolog dari Universitas Indonesia Thamrin Amal Tomagola mengingatkan agar semua elemen bangsa tetap waspada. "Kalau kewaspadaan menurun, ancaman menjadi sangat serius," tegasnya. Thamrin menyampaikan ada tiga ancaman yang dilakukan oleh ISIS dan

HTI kepada bangsa Indonesia. Yakni mereka merongrong NKRI, keanekaragaman atau kemajemukan bangsa dan kewibawaan serta otoritas ormas Islam yang mainstream (seperti Muhammadiyah dan NU). "Karena ancaman itu, maka lebih baik waspada kita tingkatkan terhadap HTI dan ISIS," tambahnya. Terkait kewaspadaan tersebut, menurutnya, pemerintah selain membubarkan atau mencabut izin pendaftaran HTI, juga harus menutup peluang kerja sama lembaga pemerintah pusat dan daerah dengan HTI. Pasalnya, selama ini HTI telah masuk ke semua lembaga pemerintah. "Kalau itu ditutup, ruang gerak mereka (HTI) dibatasi," jelasnya. Selain itu, bagi ormas-ormas Islam yang bukan berpaham khilafah, ia mengingatkan untuk tetap menjaga masjid atau sekolah dari kelompok HTI. Sementara itu, terhadap gerakan ISIS, Thamrin mengingatkan kepada pemerintah untuk memperkuat aparat bersenjata dalam menghadapi ISIS. "Intelijen, aparat, densus harus diperkuat. Kalau bisa ditambah dengan kekuatan TNI, lebih bagus lagi," kata dia.(mei)

untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Fadli Ramadhanil mengatakan skenario peniadaan presidential threshold sangat masuk akal karena adanya keserentakan dalam pemilu. Masyarakat Indonesia memiliki banyak pilihan.

Fadil mengingatkan DPR tak bisa sembarang mengakomodasi setiap permintaan penambahan dapil atau penambahan jumlah kursi. Harus ada formula yang jelas agar setiap penambahan sepadan dengan dapil yang di-

wakili serta jumlah penduduknya. Komisioner KPU 20122017, Ferry Kurnia Rizkiyansyah, mengingatkan Pansus RUU Pemilu memperhatikan isu-isu yang terpinggirkan, seperti tata kelola pemilu.

“Seperti bagaimana penegakan hukum pada pelanggaran pemilu, penegakan dalam pelanggaran pencalonan, sengketa pencalonan termasuk soal anggaran. Saya harap isu-isu itu bisa diperhatikan dan dipertimbangkan,” tutupnya. (mei)

Dede Yusuf Diminta Demokrat Maju Pilkada Jabar BANDUNG (HK) — Ketua Komisi IX DPR RI Dede Yusuf Macan Effendi mengaku diminta Partai Demokrat untuk mempersiapkan diri masuk bursa calon gubernur Jawa Barat 2018. "Pilgub masih dinamis. Saya masih diminta oleh partai untuk mempersiapkan diri. Saya dan keluarga masih melihat dulu, apakah saat ini memang sangat dibutuhkan oleh rakyat Jawa Barat atau tidak," ujar Dede di Bandung, Minggu (4/5). Dede mengatakan, partai Demokrat memberikan tenggat waktu tiga bulan bagi para kader yang berni-

at masuk bursa calon gubernur untuk mempersiapkan diri baik jasmani maupun rohani. "Kalau sudah yakin baru rekomendasi bisa diberikan tergantung hasil survei elektabilitas, popularitas, integritas, dan kapasitas. Jadi ini semua akan dilihat mana yang bisa didorong," kata dia. Dia mengungkapkan, beberapa nama lainnya sedang dielus-elus partainya, yakni Iwan Sulandjana (Ketua DPD Demokrat Jabar), Irfan Suryanagara (Wakil Ketua DPRD Jabar), dan Herman Khaeron (Anggota DPR RI). "Di dalam dunia ini sa-

ya berbakti pertama kepada Tuhan Yang Maha Esa, kedua berbakti pada negara, ketiga berbakti pada partai. Tapi ada keluarga yang harus ditanya," kata dia. "Artinya keluarga saya si-

ap atau tidak. Ini semua harus jadi bahan pemikiran yang baik dan matang. Oleh karena itu, kemarin menyampaikan, selepas ulang tahun saya ke-51 pada bulan September ada keputusan," kata Dede. (ant)

Dede Yusuf

ICW Duga Ada Praktik Upeti di PAN JAKARTA (HK)- Aliran uang dari mantan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) periode 20052010 Soetrisno Bachir kepada mantan Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Amien Rais semakin membuka mata publik terkait dengan peran uang dalam kultur politik. Aktivis Indonesia Corruption Watch (ICW) Donal Fariz mengatakan hal itu lumrah terjadi di tubuh semua partai politik. Apalagi, Amien merupakan Ketua Umum PAN periode 1998–2005. “Kultur politik kita masih

bertumpu pada uang,” ujar Donal di Jakarta, kemarin. Menurut Donal, patut diduga Sutrisno menjalankan praktik upeti kepada tokoh-tokoh berpengaruh dan pemilik suara guna memuluskan periodisasi jabatan. Amien mengaku menerima aliran dana sebesar Rp600 juta secara berkala dari Soetrisno. Hal itu setelah terungkap dalam persidangan kasus pengadaan alat kesehatan dengan terdakwa mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari. Jaksa menyebut uang itu meng-alir

dari Soetrisno Bachir Foundation setelah PT Mitra Medidua mendapat pembayaran dari PT Indofarma. PT Indofarma dalam dakwaan jaksa disebut ditunjuk Siti untuk menjadi penyedia barang dan jasa dalam kasus korupsi pengadaan alat kesehatan. Bukan kali pertama Amien disebut-sebut menerima aliran dana dalam satu kasus. Pada 2007, Amien mengakui pernah menerima dana nonbujeter sebesar Rp200 juta dari Menteri Perikanan dan Kelautan, Rokhmin Dahuri.

Donal menyarankan Amien untuk mengembalikan dana itu. Jika Soetrisno Bachir Foundation terbukti melakukan pencucian uang, Amien bisa terkena getahnya. “Ia bisa dijerat dengan pasal tindak pidana pencucian uang sebagai pelaku pasif,” jelasnya. Juru Bicara KPK Febri Diansyah mengatakan pihaknya masih menunggu pertimbangan hakim yang dituangkan dalam putusan Siti Fadilah. Putusan itu akan menjadi bahan bagi penyidik KPK. (mei)

Persekusi Berpotensi Mengancam Pemilu JAKARTA (HK) — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengadakan pertemuan dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto, di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, kemarin. Pertemuan itu bertujuan membahas sejumlah hal, antara lain anggaran pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2017, serta persiapan menghadapi Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. Ketua Bawaslu Abhan Misbah yang didampingi komisioner Bawaslu Fritz Edward Siregar dan Sekjen Bawaslu Gunawan Suswan-

toro berharap PSU yang masih tersisa di Kabupaten Intan Jaya, Puncak Jaya, Jayapura, dan Kepulauan Yapen, Papua; dan Bombana, Sulawesi Tenggara; dapat berjalan lancar. Selain itu, mereka membahas berbagai potensi kerawanan dalam menhadapi pilkada serentak 2018 dan pemilu serentak 2019. Abhan menilai media sosial menjadi tantangan buat lembaganya dalam mengawasi proses pilkada dan pemilu. Selain kampanye negatif dan penggunaan isu suku, agama, ras, dan an-

targolong-an (SARA), aksi persekusi yang marak belakangan ini pun mendapat perhatian khusus. "Persekusi menjadi tantangan dalam proses pengawasan pemilu dan itu harus diselesaikan. Nanti kita segera menentukan indeks kerawanan baik di Pilkada 2018 maupun Pemilu 2019," kata dia seusai pertemuan tertutup. Menurut dia, Bawaslu tengah mengumpulkan data soal indeks kerawanan pemilu. Ia berjanji akan merilis data-data itu setelah semua terkumpul.

Berkenaan dengan hal itu pula, lanjut Abhan, Bawaslu terus berupaya mencari formula terbaik guna menangani berbagai pelanggaran di media sosial, khususnya terkait dengan pilkada. Diharapkan, revisi Undang-Undang Penyelenggaraan Pemilu yang kini tengah dibahas di DPR dapat mengakomodasi persoalan tersebut. "Upaya preventif harus dilakukan dan penegakan hukum tidak akan efektif jika UU tidak bisa menjangkaunya," ujarnya. (mei) Editor: Sofyan, Layout: Andy Rifqi


CMYK

22

Senin, 05 Juni 2017

Thailand Terbuka

Dua Ganda Indonesia Juara JAKARTA (HK) — Indonesia meraih dua gelar juara dari nomor ganda di turnamen bulu tangkis Thailand Terbuka 2017. Gelar itu dipersembahkan oleh Greysia Polii/Apriani Rahayu dan Berry Angriawan/Hardianto. Pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriani Rahayu menjadi juara dengan menaklukkan wakil tuan rumah Chayanit Chaladchalam/Pathaimas Muenwong. Dalam final di Nimibutr Stadium, Bangkok, Minggu (4/6), keduanya menang dua game langsung 21-12, 21-12. Pada game pertama partai final di Nimibutr Stadium, Bangkok, Greysia/ Apriani sempat tertinggal 58. Tetapi membalikkan keadaan setelah meraih lima angka beruntun sampai balik memimpin 10-8. Mereka berhasil menjaga momentum permainan dan menutup game ini dengan 21-12. Memasuki game kedua, Greysia/Apriani tak membiarkan lawan mengembangkan permainan sampai unggul 11-7 untuk kemudian menutup laga, juga dengan 21-12. Kemenangan pasangan

baru ini menjawab target yang dibebankan kepada keduanya untuk meraih gelar dan sekaligus memberikan sinyal positif untuk bulu tangkis Indonesia. Keberhasilan Greysia/ Apriani disusul oleh pasangan ganda putra Berry Angriawan/ Hardianto. Keduanya mengalahkan pasangan Jerman, Raphael Beck/Peter Kaesbauer, 21-16 21-16. Gelar ini pun menjadi gelar grand prix gold kedua Berry/ Hardianto setelah menjuarai Malaysia Masters 2017 lalu. Indonesia masih berpeluang menambah gelar dari nomor tunggal putra melalui Jonatan Christie yang akan berhadapan dengan Sai Praneeth B dari India. Nomor tunggal putri di turnamen Thailand Terbuka ini menjadi milik wakil tuan rumah Ratchanok Intanon yang mengatasi Busanan Ongbamrungpan dengan 21-18, 12-21, 21-16. (antara)

REPUBLIKA

INDONESIA JUARA — Pasangan baru Indonesia, Greysia Polii/Apriani Rahayu juara ganda putri turnamen bulu tangkis Thailand Terbuka 2017. Pasangan ini mengalahkan wakil tuan rumah.

Antoine Griezmann

Bertahan di Atletico Madrid ATLETICO (HK) — Bintang papan atas Antoine Griezmann akhirnya mengungkap teka-teki soal masa depannya dengan menyatakan tetap bertahan di Atletico Madrid musim depan. Sebelumnya Griezmann memang sempat gencar dikabarkan bakal hengkang dari Los Colchoneros pada bursa transfer musim panas ini. Manchester United diyakini menjadi kandidat terkuat tujuan bomber 26 tahun tersebut. Namun putusan dari Badan Arbitrase Olahraga (CAS) yang tetap menghukum Atletico dengan larangan mendatangkan pemain di musim panas ini membuat Griezmann pun akhirnya memilih bertahan. “Putusan dari CAS telah

ditentukan. Atletico tak bisa merekrut pemain. Bersama penasihat pribadi saya, Eric Olhats, kami memutuskan untuk bertahan,” ujar Griezmann di sebuah acara televisi Prancis Telefoot. “Ini adalah masa yang berat untuk klub. Akan menjadi kepindahan yang tak terpuji jika saya pergi sekarang. Kami berbicara kepada petinggi klub dan kami akan kembali musim depan,” lanjutnya. Keputusan ini membuat Griezmann bakal merasakan sensasi baru di Atletico yang bakal memakai stadion anyar mereka, Wanda Metropolitano mulai musim depan. (bola.net)

MotoGP Italia

Dovizioso Asapi Vinales MUGELLO (HK) — Andrea Dovizioso memenangi balapan kandang usai menjuarai MotoGP Italia 2017. Rider Ducati itu mengalahkan Maverick Vinales dan Danilo Petrucci. Di Sirkuit Mugello, Minggu (4/ 6), awal balapan berjalan sengit. Vinales, Valentino Rossi, Jorge Lorenzo saling salip untuk memperebutkan posisi terdepan. Vinales dan Rossi masih tetap di barisan depan, namun Lorenzo justru semakin lama semakin lambat sehingga tercecer. Dovizioso lantas menyeruak di pertengahan balapan bersama dengan Petrucci. Sampai akhirnya, Dovizioso berhasil melintasi garis finis tercepat sekalipun dibayangi Vinales. Juara bertahan Marc Marquez tidak menjalani balapan dengan baik sejak awal dan tidak mampu keluar dari rombongan kedua. Rekan setimnya, Dani Pedrosa justru mengalami nasib sial usai jatuh di lap terakhir. Berkat kemenangan ini, Dovizioso naik ke peringkat kedua klasemen pebalap dengan perolehan 79 poin, terpaut 26 poin dari Vinales di urutan teratas. Rossi di posisi ketiga dengan 75 poin, unggul tujuh poin dari Marquez dan Pedrosa di bawahnya. Valentino Rossi yang mengalami cedera sebelum balapan terus berada bersama para pebalap terdepan. Namun, Rossi pada akhirnya harus puas di posisi keempat. (detik.com)

CMYK

La Liga Spanyol Lirik Indonesia LONDON (HK) — Kepala Perwakilan La Liga Global Network di Indonesia, Rodrigo Gallego Abad, mengatakan akan membuka Kantor Perwakilan di Indonesia dalam rangka mendekatkan La Liga kepada international audience yang lebih luas. Hal itu dikatakannya ketika bertemu Dubes RI di Madrid, Yuli Mumpuni Widarso, bersama Head of La Liga Global Network, Nicolas Garcia Hemme, dan Koordinator Asia La Liga Global Network, Belen Polvorinos, Dubes Yuli Mumpuni Widarso kepada Antara London, Minggu (4/6) menyatakan menyambut dibukanya Kantor Perwakilan mengingat Indonesia merupakan negara pencinta sepak bola terbesar di

dunia. Indonesia dengan jumlah penduduk 260 juta merupakan negara no 4 terbesar di dunia, 90 persennya merupakan pencinta sepak bola, ujarnya. Untuk itu KBRI Madrid mendukung dipilihnya Jakarta sebagai pusat aktivitas La Liga di Asia. Nicolas Garcia Hemme menyebutkan La Liga penyelenggara kompetisi Liga Utama Sepak bola Spanyol, beranggotakan 42 klub sepak bola Spanyol dengan 13,5 juta penonton langsung serta 2,5 milyar pemirsa siaran audiovisual di seluruh dunia, memperkuat posisinya di berbagai belahan dunia guna mewujudkan ambisi La Liga menjadi Liga Sepak Bola terbaik di dunia (the best league in the world). Untuk itu sejak November 2016 La Liga membentuk unit baru La Liga Global Network bertugas memperluas jejaring bisnis La Liga di seluruh dunia. Salah satu strateginya dengan membu-

ka beberapa Kantor Perwakilan baru yang saat ini ada di 9 kota, 8 negara di luar Spanyol, seperti di Belgia,Amerika Serikat,Uni Emirat Arab, China, Afrika Selatan, India dan Singapura. Rodrigo Gallego Abad terpilih sebagai Kepala Perwakilan La Liga Global Network di Jakarta menyebutkan meskipun brand La Liga adalah penyelenggara kompetisi Liga Utama Sepak Bola Spanyol, namun aktivitas La Liga tidak hanya pada olahraga sepak bola tetapi juga cabang olahraga lainnya yang menggandeng Federasi cabang-cabang olahraga lainnya, tidak hanya sepak bola tetapi juga pemangku kepentingan olahraga sepak bola nasional untuk mempromosikan pembangunan industri sepak bola nasional, sekaligus memperkuat posisi brand La Liga di Indonesia. Pihaknya akan bermitra dengan pusat-pusat pelatihan, media, dan pendidikan, baik pemerintah maupun swasta dan berharap pemangku kepentingan sepak bola di Indonesia menerima kehadiran Kantor Perwakilan La Liga Global Network di Indonesia karena tujuan utama dibukanya Kantor Perwakilan La Liga di Jakarta adalah untuk mendekatkan La Liga kepada pemangku kepentingan sepak bola di Indonesia. (antara)

Bersimpati Bagi Teror London

Antoine Griezmann

CARDIFF (HK) — Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, menyampaikan rasa simpatinya untuk para korban dalam serangan teror di London Bridge dan Borough Market. Aksi terorisme kembali terjadi di Inggris, Sabtu (3/6), kurang dari dua minggu setelah 22 orang meninggal oleh aksi bom bunuh diri dalam tragedi Manchester. Serangan pertama terjadi di London Bridge ketika sebuah van menabraki para pejalan kaki hingga beberapa di antaranya terkapar di jalan. Tak lama berselang, di lokasi yang tak berjauhan, ada pria yang bersenja-

takan pisau besar melakukan serangan di pusat kuliner Borough Market. Terkait tragedi itu, Ramos pun meluangkan waktu sejenak dari euforia perayaan keberhasilan Real Madrid mengangkat trofi Liga Champions. Melalui akun Twitternya, Ramos memberi penghormatan atau simpatinya kepada mereka yang terkena dampak dari peristiwa yang terjadi di ibu kota Inggris tersebut. “Pikiran (perhatian) kita ada di London,” tulis Ramos

dalam akunnya, @SergioRamos. Serangan di London terjadi tak lama setelah Real Madrid mengalami malam bersejarah, yakni menjuarai Liga Champions, dengan mengalahkan Juventus 4-1 di Stadion Millenium, Cardiff, Minggu (4/6) dini hari WIB. Gol-gol El Real melalui Cristiano Ronaldo (menit ke-20 dan 64'), Casemiro (61'), serta Marco Asensio (90') hanya berbalas satu dari Juventus lewat aksi akrobatik Mario Mandzukic (27'). Dengan kemenangan tersebut, Real Madrid menjadi tim pertama pada era Liga Champions yang berhasil meraihnya dua kali secara beruntun atau back-to-back. (kompas.com) Editor: Andi, Layout: Helmi Rizal


23

Senin, 05 Juni 2017

iklan

Editor : Helmi Rizal , Hermawan


CMYK

24

Senin, 05 Juni 2017

Nia Ramadhani

Repot Urus 3 Anak yang Usianya Tak Beda Jauh NIA Ramadhani dan Ardie kini susah dikaruniai tiga orang anak. Ketiga anaknya tak jauh usianya cukup membuat Nia dan Ardie kerepotan. Nia Ramadhani baru saja melahirkan anak ketiganya, Magika Zalardi Bakrie pada 10 Mei lalu. Kehadiran Magika pun menambah keramaian dalam rumah tangga Ardie dan Nia yang awalnya sudah dikaruniai dua orang anak, Mikhayla (5) dan Mainaka (2). “Kalau misalnya serunya. Serunya beda sih ada tiga anak, lebih sibuk. Sekarang masih nyusuin. Kalau yang satu ngomongnya udah yang aneh-aneh, kalau yang kedua udah mulai belajar ngomong,” ujar Nia di Houbii, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (2/6) malam. Kerepotan dirasakan Nia biasanya tentang sekolah dan membagi waktu untuk menyusui. Terkadang, Mikhayla si sulung suka berusaha cari perhatian bila Nia Ramadhani sedang bersama dua adiknya. Melihat kesibukan Nia, sebagai suami, Ardie juga turun tangan membantu.

Ardi lebih konsentrasi ke anak kedua mereka. “Kalau Ardie fokus ke nomor dua. Kalau bagi-bagi perhatian itu cukup susah. Aku fokus ke yang ketiga, Ardie yang kedua kadang si Mikha suka nyari-nyari perhatian,” cerita Nia Ramadhani. “Mikha suka nanyanya ulang-ulang ngeselin gitu. Kadang-kadang dia merhatiin, kadang dia cium-cium, kadang-kadang adiknya yang kedua dimarahin nggak boleh gangguin dia,” lanjutnya. Meski begitu, Nia bahagia karena Mikhayla tumbuh menjadi anak perempuan yang aktif. Pemikiran dan cara bicaranya juga lebih dewasa daripada usianya. “Kalau Mikha kan sekarang sudah lima tahun jadi lebih dewasa dalam arti dia udah punya dua adik jadi dia bisa lebih sabar, kalau adiknya rebut mainan jangan dimarahin jadi bisa berikan contoh yang baik, tp dia bikin kita bangga dengan prestasinya di sekolah,” puji Nia Ramadhani.(dtc)

Vicky Prasetyo

Ingin Bangun Bekasi dengan Cinta dan Kasih ADA sebuah tujuan yang ingin dicapai oleh komedian Vicky Prasetyo yang berniat maju sebagai calon wali kota Bekasi pada 2018 mendatang. “Sejauh ini perkembangan bangunan sudah mulai bagus. Cuma, saya ingin membangun Bekasi dengan cinta dan kasih sayang,” kata Vicky saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (3/6). “Karena apapun berbicara tentang pendidikan pasti ada ahlinya. Bicara kesehatan pasti semua ada ahlinya untuk membedah menjadi lebih bagus dan maju. Tapi cinta dan kasih sayang, itu modal awal untuk kita menjadi moralitas yang baik,” lanjut dia. Terkait majunya Vicky sebagai Wali Kota Bekasi memang belum dipastikan. Menurut dia, masih banyak kemungkinan, entah menjadi wali kota atau malah menjadi wakil wali kota. Sampai saat ini kondisinya masih maksimal jadi

wali kota. Tapi, enggak tahu ke depannya seperti apa, lihat kondisinya. Apapun bisa terjadi,” kata dia. Sejauh ini Vicky sudah mendapat dukungan dari tokoh-tokoh nasional dan lokal. Selain itu berbagai komunitas, organisasi, dan masyarakat Bekasi. Bahkan, Vicky mengklaim sudah ada dua partai politik yang intens berkomunikasi dengan pihaknya, untuk mendukungnya maju sebagai calon wali kota. Lantas apakah dirinya sudah mengantongi nama pasangannya pada pemilihan Kota Bekasi? “Ya, nanti Insya Allah dalam waktu beberapa hari ke depan akan saya umumkan kok (pasangan). Sekarang masih proses sama tim,” ujarnya. “Kami belum bisa pastiin siapa dan bagaimana. Kita lihat aja gimana ke depannya,” jawab Vicky saat ditanyai dari kalangan mana saja kandidat pasangannya.(kcm)

Senin, 05 Juni 2017

24

Safari Ramadhan Pemko Tanjungpinang

Sosialisasikan Program Pemerintah ke Masyarakat WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah mensosialisasikan program kegiatan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang secara langsung kepada masyarakat lewat acara Safari Ramadhan 1438 Hijiriah. “Saat ini Pemko Tanjungpinang terus berupaya melaksanakan program-program yang menyentuh langsung kepada masyarakat. Salah satunya kegiatan pelatihan dan bantuan untuk meningkatkan ekonomi keluarga melalui usaha kecil menengah,” kata Lis pada acara

K

Safari Ramadhan di Masjid Al Mukhlisin Kampung Baru, Kamis (1/6) malam. Lis menyebutkan meskipun sudah dilakukan sosialisasikan, tetapi masih saja ada warga yang belum mengetahui informasi tersebut. Karena itu, warga harus aktif mencari informasi di kelurahan setempat. “Tahun ini, kita sudah mengalokasikan anggaran untuk tahun depan di setiap kelurahan untuk kebutuhan masyarakat. Misalnya perbaikan jalan berlobang, batu miring, dan lainnya. Hal ini supaya perbaikan tersebut tak perlu menunggu APBD selanjutnya,” jelasnya.

WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah foto bersama jamaah masjid usai sholat tarawih pada Safari Ramadhan.

WAKIL Walikota Tanjungpinang Syahrul foto bersama jamaah masjid usai sholat tarawih pada Safari Ramadhan.

CMYK

Lis mengatakan, menyangkut kebutuhan pangan selama Ramadhan dan lebaran, Pemko berusaha mengendalikan stabilitas harga dan ketersediaan kebutuhan bahan pokok. Minggu depan pemko akan mengadakan program sembako murah seperti gula, minyak, beras, dan sebagainya. “Program ini akan kita mulai di Kecamatan Tanjungpinang Barat. Untuk harganya lebih murah dari pasaran, karena 30 persen disubsidi oleh Pemko,” ujarnya. Pemko juga mengajak BUMN dan BUMD agar mengadakan sembako murah

untuk antisipasi harga supaya tidak melonjak. Jika pun naik, itu dalam batas kewajaran, tetapi tetap akan diusahakan komoditas pokok tersebut tidak naik sehingga masyarakat tak berat membeli kebutuhannya. “Bahkan Bulog juga menjual beras, gula dan daging es dibawah harga pasar, asalkan membeli langsung ke Bulog,” paparnya. Sementara itu, Wakil Walikota Tanjungpinang, Syahrul berkunjung ke Masjid Al Mustaqim Sei Ladi, Kamis (1/6) malam. Dikatakannya, dalam rangka bersilaturahmi untuk

WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah memberikan sambutan pada Safari Ramadhan.

melihat dari dekat bagaimana kondisi serta jamaah masjidmasjid yang ada di Kota Tanjungpinang. “Safari Ramadhan ini juga bertujuan untuk melihat langsung bagaimana perkembangan umat Islam yang menjadi mayoritas di Kota Tanjungpinang,” ungkap Syahrul. Oleh karena itulah, Syahrul mengajak umat Muslim yang menjadi mayoritas di Kota Tanjungpinang pada umumnya untuk dapat meramaikan masjid-masjid dalam rangka menyemarakan malam-malam Ramadhan. “Marilah kita ramaikan

masjid untuk menyemarakan malam-malam yang penuh berkah ini. Karena bulan Ramadhan itu ibaratkan sebidang tanah yang subur yang baik digunakan untuk bercocok tanam, yang mana hasilnya dapat kita nikmati diakhirnya,” ujar Syahrul. Selai itu, Syahrul juga mengajak masyarakat untuk manfaatkan sebaik-baiknya bulan yang penuh berkah ini agar dijadikan Ramadhan yang paling berkualitas dari sebelumnya,” pungkasnya. NARASI : Rico Barino dan Reza FOTO : Humas Pemko Tanjungpinang

WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah memberikan bantuan pada Safari Ramadhan.

WAKIL Walikota Tanjungpinang Syahrul memberikan bantuan pada WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmansyah menyalami jamaah WAKIL Walikota Tanjungpinang Syahrul memberikan sambutan Safari Ramadhan. masjid usai sholat tarawih. pada Safari Ramadhan.

Editor: Afrizal, Layout: Helmi Rizal


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.