Haluan kepri 06des15

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Minggu, 6 Desember 2015

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

24 Safar 1437 H TERBIT 16 HALAMAN, NO 6/12 TAHUN KE 14

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 085374539090

Website: www.haluankepri.com

PEMUNGUTAN suara pemilihan umum kepala daerah (pilkada) secara langsung tinggal hitungan hari. Tensi politik menjelang pemungutan suara yang akan digelar Rabu (9/12) itu semakin memanas. Aparat keamanan kini siap-siaga dengan mengerahkan kekuatan penuh untuk mengamankan pelaksanaan pilkada agar berlangsung dengan aman.

JADWAL SHALAT Batam dan Sekitarnya Minggu, 6 Desember 2015 Imsak

Subuh

Dzuhur

Ashar

Magrib

Isya’

04:31

04:47

12:09

15:24

18:13

19:23

Kartika Putri

Putus Cinta

HUBUNGAN asmara Kartika Putri dan Erick Iskandar menjadi salah satu topik yang ramai dibicarakan publik saat ini. Setelah beberapa lama menjalin hubungan cinta, Erick yang juga adalah kakak Jessica Iskandar ini ternyata sudah putus cinta dengan Kartika Putri. Kabar ini awalnya tersebar dari unggahan foto Jessica di Instagramnya. Jessica menunjukkan foto bersama dengan Kartika Putri dan menuliskan kata-kata manis. "Aku sayang banget sama @kartikaputriworld meskipun kita berdua gagal jadi keluarga, aku mau persahabatan kita selalu ada. Semoga kamu selalu bahagia. Aku dukung semua pilihan kamu. Kamu uda seperti saudara aku," tulis Jessica via Instagram, tetapi saat ini ia sudah menghapus foto tersebut. Tak bisa dipungkiri, Jessica dan Kartika memang sering bertemu Putus Cinta Hal 7

Pariadi Liputan Batam Pilkada serentak pertama di Indonesia ini akan berlangsung di 261 daerah dengan rincian 9 provinsi, 219 kabupaten, dan 33 kota. Kepri termasuk salah satu provinsi yang ikut dalam pilkada serentak kali ini. Ada dua pasangan calon yang bertarung

pada Pilkada Kepri, yakni pasangan HM Sani-Nurdin Basirun dan HM Soerya Respationo-Ansar Ahmad. Enam kabupaten/kota di Provinsi Kepri juga ikut menggelar pilkada serentak, yakni Kota Batam, Kabupaten Karimun, Kabupaten Bintan, Kabupaten Natuna, Kabupaten Lingga dan Kabupaten Kepulauan Anam-

bas. Sama seperti Pilkada Kepri, Pilkada Kota Batam, Pilkada Bintan, dan Pilkada Anambas hanya diikuti dua pasangan calon. Adapun Pilkada Karimun diikuti tiga pasangan calon, lalu Lingga empat pasangan calon dan kontestan pilkada paling banyak terdapat di Kabupaten Natuna yakni lima pasangan. Kapolri Jenderal Pol Badro-

din Haiti saat berkunjung ke Mapolda Kepri untuk mengecek kesiapan jajaran Polda Kepri mengamankan pelaksanaan Pilkada Kepri beberapa waktu lalu menyebut daerah yang hanya memiliki dua pasangan calon yang ikut pilkada memiliki potensi kerawanan yang lebih tingKepri Rawan Hal 7

RETRIBUSI PARKIR DI TANJUNGPINANG DIDUGA BOCOR PENDAPATAN asli daerah (PAD) Kota Tanjungpinang dari retribusi parkir kendaraan hingga saat ini masih minim. Padahal, areal parkir dan pekerja parkir di ibukota Provinsi Kepri itu terbilang cukup banyak. Ketua Umum Lingkar

Diskusi Mahasiswa Hinterland Kepri Wawandika meminta kepada Pemerintah Kota (Pemko) melalui Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Tanjungpinang untuk tegas menyikapi hal ini. "Kita minta agar masalah ini disikapi, karena sampai sekarang pendapa-

tan parkir yang dihimpun di Kota Tanjungpinang tidak jelas kemana dananya mengalir," ujar Wawan, kemarin. Lebih lanjut dia mengatakan, banyak petugas parkir yang ditempatkan di setiap lahan Retribusi Parkir Hal 7

Mbah In, Nenek Tua yang Tinggal di Bekas Kandang Ayam

LMB Nilai Pemkab Karimun Gagal Atasi Kemiskinan KETUA Laskar Melayu Bersatu (LMB) Provinsi Kepri Datuk Azman Zainal mengaku sangat terkejut sekaligus prihatin dengan kondisi yang dialami Mbah In, seorang nenek tua renta berusia sekitar 80 tahun yang hidup sebatang kara di bekas kandang ayam di Kelurahan Teluk Air, Kecamatan Tanjungbalai Karimun. Ia pun menggugat klaim Pemerintah Kabupaten Karimun selama ini yang menyebut angka kemiskinan di kabupaten itu menurun. "Saya sedih baca berita itu, lalu muncul pertanyaan dibenak saya kata Pemkab Karimun angka

kemiskinan menurun, tapi ini ada temuan nenek yang hidup sebatang kara tinggal di pusat ibukota Kabupaten Karimun. Dalam pikiran saya sangat aneh di tengah keramaian ada yang tinggal di kandang ayam. Mana perhatian pemerintah? Harusnya tingkatkan rasa peduli jangan cuma sibu Pilkada saja. Berkacalah kepada seorang janda yang juga susah tapi masih mau mengurusi Mbah In," kata Datok Azman melalui telepon selularnya, Kamis (3/12). Seperti diberitakan harian ini sebelumnya, Mbah In tinggal di bekas kandang ayam milik LMB Nilai Hal 7

CMYK

Newcastle United Vs Liverpool

Pertahankan Momentum

LIVERPOOL bertekad untuk memperpanjang rentetan performa apik mereka di musim ini. Untuk itu The Reds akan mencoba mengulangi performa apik mereka saat bertandang ke St James Park Stadium untuk menantang sang tuan rumah, Newcastle United, Minggu (6/12) malam nanti. Perlahan tapi pasti, kedatangan Jurgen Klopp ke Liverpool sudah menunjukkan hasil yang bagus. The Reds sukses meraih lima kemenangan beruntun di semua

kompetisi. Terakhir kali, Daniel Sturridge dkk mencincang habis Southampton pada pertandingan Capital One Pertahankan Momentum Hal 7

Editor: Nando ,Grafis: Rico Ray, Layouter: Novrizal


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Haluan kepri 06des15 by haluan kepri - Issuu