Haluan kepri 06mei15

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Rabu, 6 Mei 2015 17 Rajab 1436 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 6/5 TAHUN KE 14

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 085374539090

Website: www.haluankepri.com

Kelompok Begal Karimun Dibekuk KARIMUN (HK) — Petualangan kelompok begal motor di Karimun, Kepulauan Riau yang telah melakukan serangkaian aksi kejahatan sejak 2013, berakhir. Polres Karimun berhasil menangkap enam anggota kelompok begal tersebut. Mereka kini mendekam di sel Mapolres Karimun.

Ilham Liputan Karimun Ironinya, empat dari enam anggota kelompok begal itu adalah remaja usia belasan tahun. Mereka adalah AT (14), SF (16), DC (17),

AH (16), AS (20) dan BO (22). AT selaku ketuanya diciduk tim Buser Polres Karimun di Tiban Koperasi, Batam, pada 25 April 2015 lalu. "Sejak 2013 sampai sekarang, kelompok ini telah melakukan 9 kali aksi jambret di

sejumlah wilayah di Karimun. Modus yang mereka lakukan adalah modus lama, yakni mendekati calon korban dengan cara beriringan, teman yang lain menunggu di persimpangan berikutnya. Korban rata-rata adalah perem-

puan atau yang pulang dari tempat hiburan malam," kata Kapolres Karimun AKBP Suwondo Nainggolan, saat jumpa pers di depan ruang rapat utama (Rupatama) Mapolres Karimun, Selasa (5/5). Kelompok Begal Hal 7

KAPOLRES Karimun AKBP Suwondo Nainggolan didampingi Wakapolres Kompol Indra Permana menunjukkan tersangka dan barang bukti aksi jambret di Mapolres Karimun, Selasa (5/5).

ILHAM/HALUAN KEPRI

Terus Berusaha "JANGANLAH kita pernah untuk bersedih apabila hari ini dipandang dengan sebelah mata. Teruslah berusaha untuk membuktikan bahwa kita akan layak untuk mendapatkan kedua belah matanya." (bc)

Raisa Andriana

Jaga Penampilan JAKARTA (HK) — Istilah 'paket komplit' tampaknya layak diberikan kepada Raisa Andriana. Tak hanya dikenal sebagai penyanyi dengan kualitas vokal yang cemerlang, Raisa juga dinilai punya penampilan menarik. Di artikel sebelumnya Raisa mengaku tak punya banyak rahasia untuk selalu terlihat bersinar. Namun ada satu hal yang ia pegang. Yakni sebagai perempuan penting untuk selalu memperhatikan penampilan agar selalu enak dipandang. Kata pelantun 'LDR' ini, penampilan yang menarik tak melulu harus ditunjang dengan berdandan. Setidaknya Jaga Penampilan Hal 7

Tim Putri BVN dan TNI AU Siap Beri Kejutan JAKARTA (HK) — Tim voli putri Bina Voli Nusantara (BVN) Jakarta, siap memberi kejutan pada Open Tournament International Haluan Kepri IX yang akan digelar pada 23-30 Mei 2015 di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Batam. Tim voli yang berhasil meraih juara tiga pada turnamen Haluan Kepri tahun 2014 di

KETUA Panitia Volley Ball Open Tournament Haluan Kepri IX, Ramli saat mengundang tim voli putri BVN Jakarta di Sekretariat PBVSI, Jakarta, Sabtu (3/5).

Karimun, akan menurunkan pemain inti mereka. "Pada tahun ini kami akan main di Batam dengan penuh kejutan, dan pemain kami semuanya dalam kondisi bagus," ujar Ian, Manajer Tim Voli BVN Jakarta sewaktu menerima undangan dari Ketua Panitia Open Tournament Haluan Kepri IX, Ramli di Sekretariat PBVSI DKI Jakarta, Sabtu (3/5) lalu. Tim voli putri BVN Jakarta senang bisa main di turnamen Haluan Kepri, karena bisa mengasah kemam-

puan pemain. Ikut turnamen voli Haluan Kepri banyak memberi pengalaman kepada pemain, seiring dengan tim peserta yang bagus dan berkualitas. Setelah bertanding di Batam pada turnamen lain dan BVN Jakarta berhasil keluar sebagai juara 1, BVN Jakarta memang sangat menunggu turnamen Haluan Kepri. Sementara itu, tim voli putri TNI AU juga akan ikut bertanding di turnamen Haluan Kepri. Pada turnamen Tim Putri Hal 7

KPK Tahan Mantan Menteri ESDM Jero Wacik

"Pak Jokowi, JK dan SBY, Mohon Bantu Saya" JAKARTA (HK) — Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Jero Wacik, resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (5/5) malam. Jero merasa diperlakukan tidak adil atas penahanannya tersebut. Ia pun meminta Presiden Joko Widodo agar mau membantunya lepas dari jeratan KPK. "Saya mohon Pak Presiden Jokowi. Bapak mengenal saya dengan baik. Saya merasa diperlakukan tidak adil," ujar Jero, sebelum memasuki mobil tahanan yang

telah menunggunya di Gedung KPK. Tak hanya kepada Jokowi, ia juga meminta Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono untuk membantunya. "Pak Jokowi, Hal 7

OKEZONE.COM .

MANTAN Menteri ESDM Jero Wacik memberikan keterangan sebelum dibawa ke Rumah Tahanan Cipinang, Selasa (5/5) malam.

CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Richo


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.