Haluan kepri 06mei17

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Sabtu & Minggu 06 & 07 Mei 2017

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

9 & 10 Sya’ban 1438 H TERBIT 16 HALAMAN, NO 06 -07/ 05 TAHUN KE 16

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK&SARAN: 0778427000

Website: www.haluankepri.com

INFO BERLANGGANAN : 082382119999

Wujudkan Generasi Qurani Gubernur Buka STQ Kepri BATAM (HK) — Gubernur Kepri Nurdin Basirun menyebutkan saat ini kandungan Al-Quran terus menjadi pedoman hidup masyarakat. Semangat untuk mensyiarkan Al-Quran juga semakin besar dengan banyaknya pendirian TPQ dan TPA di serata Kepri. "Ini membuktikan bahwa Al-Quran menjadi pedoman dalam kehidupan kita," kata Nurdin malam Pembukaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) VII Tingkat Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2017 di Dataran Engku Putri, Batam, Wujudkan Generasi... Hal. 7

HUMAS PEMPROV KEPRI

PEMBUKAAN STQ — Gubernur Kepri Nurdin Basirun memukul beduk tanda dimulainya Seleksi Tilawatil Quran (STQ) VII Tingkat Provinsi Kepri Tahun 2017 di Dataran Engku Putri, Batam, Jumat (5/5) malam.

TURNAMEN VOLI HALUAN KEPRI: TIM SINGAPORE VC BERTEMU TNI AU

Menpora Nonton Partai Final BATAM (HK) — Menteri Pemuda dan Olah Raga Republik Indonesia Imam Nahrawi memastikan hadir pada laga final turnamen Bolavoli Haluan Kepri Batam Internasional ke-10 di Sporthall, Tumenggung Abdul Jamal, Batam, Sabtu (6/5).

Habli Liputan Batam

Kepastian itu diperoleh dari Protokoler Menpora, Andi Wibowo yang menghubungi panitia sehari sebelumnya. Andi mengungkapkan, Menpora akan tiba di Batam pada Sabtu (6/5) sekitar pukul

Singapore VC

Imam Nahrawi

TNI AU

Menpora Nonton.. Hal. 7

Partai Final Putra (Memperebutkan Juara 3) Thailand vs Asabri Final Putri (Memperebutkan Juara 1) TNI AU vs BVN Jakarta *Thai Denmark (Juara 3)

TNI AU

Final Putra (Memperebutkan Juara 1) Singapore VC vs TNI AU

BVN Jakarta

DPRD Disarankan Bentuk Pansus JAKARTA (HK) — Konsultasi anggota DPRD Kepri ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk meminta petunjuk pengisian jabatan Konsultasi soal Wakil Gubernur (Wagub) Cawagub Kepri Kepri yang lowong sejak tahun lalu menemui titik ke Kemendagri terang. Salah satu poin dari hasil konsultasi itu adalah DPRD Kepri disarankan untuk membentuk panitia khusus (pansus) pemilihan Wagub Kepri secepatnya. Hal ini dikemukakan Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak usai bertemu Direktur Fasili-

DPRD Disarankan.. Hal. 7

RATUSAN tanahan yang kabur dari Rumah Tahanan Klas IIB Kota Pekanbaru, Provinsi Riau berhasil ditangkap kembali.

NET

Ratusan Tahanan Kabur Diduga Akibat Kelebihan Kapasitas

Shalat Dhuha “SIAPAPUN yang rutin shalat dhuha, akan diampuni dosanya, sekalipun dosa itu sebanyak busa lautan” (HR. Turmudzi)

Pamela Safitri

Insiden Baju Melorot JAKARTA (HK) — Kamis (4/5), Pamela Safitri sempat meminta maaf melalui akun Instagramnya. Video yang diposting itu, kemudian menjadi viral karena Pamela Safitri hingga saat ini belum secara langsung bicara. Kepada detikHOT, Pamela Safitri buka suara mengenai insiden baju melorot yang terjadi saat dirinya manggung di Ternate. "Namanya juga heboh goyang," kata Pamela Safitri, Jumat (5/5). “Pasca kasus ini beredar luas, Pamela belum bisa ditemui secara langsung. Dirinya mengaku masih ingin menyendiri

Insiden Baju ... Hal. 7

PEKANBARU (HK)—Diperkirakan ratusan tahanan di Rumah Tahanan Klas IIB Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, kabur setelah mendobrak pagar hingga runtuh dan saat ini masih berkeliaran. "Dia masuk rumah saya, Pak. Laki-laki disuruhnya saya diam lalu dia memanjat loteng

rumah saya," kata seorang warga, Karmila di Pekanbaru, Jumat (5/5). Berdasarkan pantuan Antara, sejumlah tahanan yang kabur bisa diringkus kembali oleh tim Kepolisian Resor Kota Pekanbaru. Ratusan warga pun ikut mencoba mengejar dan lainnya menyaksikan tepatnya di Jalan Harapan Raya, Gang Gunung Raya. Menurut salah seorang warga lagi, Darlis, dirinya telah melihat empat tahanan Rutan Pekanbaru yang

dikejar dan ada dua yang bisa ditangkap. Darlis mengatakan, ada sekitar 400 tahanan lari dari Jalan Sialang Bungkuk melewati Jalan Merpati menuju Jalan Harapan Raya yang merupakan Jalan Lintas Timur Sumatera. Dikatakan dia, orang yang lari itu nekat setelah sampai di Jalan Harapan Raya. Diperkirakan, sudah ada yang melarikan diri dengan menumpangi ken

Jaksa Farizal Divonis 5 Tahun Minta Ditahan di Lapas Sukamiskin PADANG (HK) – Setelah menjalani serangkaian persidangan, majelis hakim PN Tipikor Padang akhirnya menjatuhkan vonis 5 tahun penjara untuk Farizal, oknum jaksa pada Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar. Jaksa Farizal terlibat kasus penerimaan suap dari pengusaha bernama Xaveriandy Sutanto alias Tanto (berkas terpisah). Vonis dibacakan majelis hakim yang diketuai Yose Ana Rosalinda, di-

dampingi Muhammad Takdir dan Elisiyah Florence selaku hakim anggota, Jumat (5/5). Selain hukuman kurungan, hakim juga meminta Farizal membayar denda sebanyak Rp250 juta subsidair 4 bulan penjara, dan membayar uang pengganti suap sebesar Rp355.600.000 (sebelumnya telah dikembalikan pada penyidik Rp84.400.000) atau diganti

Jaksa Farizal .. Hal. 7

Farizal

Ratusan Tahanan.. Hal. 7

Sulit Bangun Rumah Murah di Batam BATAM (HK) — Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mochammad Basoeki Hadimoeljono menyatakan sulit untuk merealisasikan program sejuta rumah murah di Kota Batam, Kepulauan Riau. "Kepri bagian dari program sejuta rumah. Tapi di Kepri, khususnya Batam jarang ada rumah mu-

rah. Pengembang di Batam cenderung lebih fokus kepada pembangunan rumah menengah atas," kata Menteri usai meletakan batu pertama pembangunan As-

Sulit Bangun... Hal. 7

NET

PROGRAM sejuta rumah murah di Kota Batam sulit terealisasi. Terbatasnya lahan menjadi salah satu penyebabnya. Editor: Sofyan, Layouter: Novrizal

CMYK


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Haluan kepri 06mei17 by haluan kepri - Issuu