Haluan kepri 07juni15

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Minggu, 7 Juni 2015 19 Sa’ban 1436 H

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TERBIT 24 HALAMAN, NO 7/6 TAHUN KE 14

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 085374539090

Website: www.haluankepri.com

OTOMOTIF

KULINER

INDEKS

HAL 8 Yamaha MT-25 Rajanya Bermanuver Kasam Mendu, Pengunggah Selera

Lonjakan Harga Seperti Ritual

HAL 5

Samsung Siapkan Smartphone dengan Dua Layar

HAL 6

Manfaat Positif Banyak Senyum

HAL 15

Berlusconi Jual 48% Saham Milan

HAL 9

HAL 17

Panglima TNI Tak Harus Digilir Mantu, Jokowi Berkantor di Solo

BONE (HK) — Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, tidak ada ketentuan jabatan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) harus bergiliran antara Angkatan Darat (AD), Angkatan Udara (AU), dan Angkatan Laut (AL). Pengangkatan Panglima TNI sepenuhnya merupakan hak prerogatif presiden.

Agus

Gatot

"Tidak ada ketentuannya sekarang (apakah) harus Angkatan Darat, Angkatan Udara, atau Angkatan Laut. Tetapi hanya siapa yang mampu, tentu presiden akan memilih siapa yang mempunyai kemampuan hebat," kata Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) usai meninjau revitalisasi

SOLO (HK) — Presiden Joko Widodo (Jokowi), Sabtu (6/6) siang, pulang ke Solo, Jawa Tengah, menjelang pernikahan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka dengan kekasihnya Selvi Ananda pada Kamis (11/6) mendatang. Selama menggelar hajatan itu, Jokowi tidak mengambil cuti. Jokowi akan berkantor di Solo. “Karena memang tidak ada aturannya (untuk cutired),” kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Solo, kemarin. Pratikno menjelaskan, mekanisme cuti hanya diatur jika presiden mengikuti kampanye politik atau saat ke luar negeri. “Saat itu Presiden harus memberikan tugas-tugas kepada wakil presiden,” kata dia. Meski tengah menggelar hajatan, Pratikno memastikan Jokowi akan tetap menjalankan tugas kepresidenannya. Dari Solo, kata dia, Jokowi akan memantau perkembangan Tanah Air. “Beliau akan terus memantau perkembangan di Tanah Air dan memberi perintah pada menteri,” jelas Pratikno. Rencananya Jokowi mulai berkantor di Solo pada Selasa (9/6) malam. “Hari Rabu dan Kamis beliau full di Solo,” ujar Pratikno. Jokowi dan rombongan tiba Solo pada Sabtu siang dengan menumpang pesawat komersial Garuda Indonesia nomor penerbangan GA-222. Begitu tiba di bandara, Jokowi langsung menuju kedia-

Ade

Bendung Gerak Sengkang di Kabupaten Wajo, Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (6/6). Ia menjelaskan ketentuan dalam UndangUndang No 34 Tahun 2004 tentang TNI hanya menyebutkan jabatan panglima diemban oleh bekas kepala staf yang Panglima TNI Hal 7

Dilamar Pria Bule NADIA Vega menggelar acara tunangan dengan Jorik Jacob Dozy di rumah orangtuanya di Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (6/6). Artis cantik itu memilih pesta tunangan dengan pria bule itu dengan nuansa taman. Nadia sengaja menggelar acara pertunangan itu dengan tertutup. Tujuannya, agar keintiman keluarga dari kedua belah pihak tetap terjaga. "Ini kan acara tunangan karena Nadia dan pasangannya menikah secara privat. Prosesi hari ini hanya silaturahmi keluarga besar, minta doa restu untuk kelancaran nikah dua hari lagi," ucap ibunda Nadia, Dian Purnama. Nadia Vega menggunakan adat Sunda Jawa Barat karena menuruni adat istiadat dari sang ayah. "Orangtua menasihati anaknya. Menaati adat istiadat. Sunda Jawa Barat seperti ini. Mudahmudahan bisa dibawa Jorik ke Eropa. Jorik kan Muslim. Sebagai Muslim basuh air wudhu juga tadi," terang Dian. (oke)

Nadia Vega

INT

GIBRAN Rakabuming Raka dan calon isterinya Selvi Ananda.

Isteri Belum Tahu Dahlan Iskan Tersangka

Indonesia Pesta Gol Kamboja ke Gawang

Korupsi Proyek Gardu Listrik SURABAYA (HK) — Nafsiah Sabri, isteri mantan Direktur Utama PT PLN Dahlan Iskan, belum mengetahui jika suaminya ditetapkan menjadi tersangka. Rencananya, Dahlan sendiri yang akan memberitahu status hukumnya kepada isteri yang telah memberinya dua anak itu, Sabtu (6/6). Menurut salah seorang penjaga kediaman Dahlan Iskan di Perumahan Sakura Regency Surabaya, Susilo, isteri Dahlan sengaja tidak diberitahu, karena baru saja menderita sakit. “Hari ini rencananya Bapak (Dahlan Iskan) pulang, dan beliau sendiri yang akan memberi tahu ibu,” kata Susilo, kemarin. Pantauan di kediaman Dahlan di Perumahan Jalan Ketintang Baru Selatan VIII Surabaya,

hanya terlihat sebuah mobil Toyota Alphard warna putih bernomor polisi L 666 JP. Mobil tersebut sedianya akan dipakai untuk menjemput Dahlan di Bandara Internasional Juanda Surabaya. “Kalau ingin wawancara, langsung ke Kantor Jawa Pos saja dengan putra beliau, Azrul Ananda,” kata Susilo lagi. Sejak Jumat (5/6) malam, komplek perumahan yang ditinggali Dahlan diperketat pengamanannya. Petugas penjaga pintu utama komplek perumahan bahkan sempat melarang wartawan untuk masuk ke wilayah komplek. Sementara itu, Azrul Ananda, anak Dahlan Iskan, terpukul saat melihat ayahnya ditetapkan seIsteri Belum Hal 7

CMYK

mannya di Jalan Kutai Utara, Sumber, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah. Kepulangan Presiden itu terkait dengan persiapan acara pernikahan putranya. Jokowi dijadwalkan menghadiri rapat panitia persiapan pernikahan. Jokowi akan kembali ke Jakarta pada Minggu malam lantaran padatnya agenda Presiden pada Senin besok. “Ada rapat panitia, sehingga beliau harus hadir,” ujar Pratikno yang ikut mendampingi Jokowi ke Solo. Jokowi yang dikawal Pasukan Pengamanan Presiden tak menjawab pertanyaan wartawan dan tersenyum sebelum masuk ke dalam mobil dan meninggalkan bandara. Juru bicara keluarga Jokowi, Anggit Noegroho, mengatakan bahwa tidak ada persiapan khusus selama Jokowi berkantor di sana. Tidak ada staf khusus ataupun menteri yang diajak berkantor di sana. Salah satu ruangan di kediaman Jokowi akan menjadi kantor kepresidenan selama Jokowi di Solo. “Pak Presiden tidak pindah kantor ke Solo. Sifatnya seperti kalau sedang tugas luar kota atau blusukan ke daerah-daerah saj?a. Jadi tidak perlu membawa para staf untuk berkantor di Solo,” kata Anggit Noegroho. Dia menjelaskan, Jokowi akan kembali lagi ke Solo pada Selasa (8/6) malam. Rencananya, mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan berada di Solo selama prosesi Mantu, Jokowi Hal 7

Setelah sebelumnya kalah 2-4 di tangan Myanmar U-23, tim besutan Aji Santoso itu menang telak 6-1 atas Kamboja U-23. Muchlis Hadi Ning jadi salah satu bintang kemenangan lewat tiga golnya.

SEA Games 2015

SINGAPURA (HK) — Tim nasional Indonesia U-23 bangkit di pertandingan keduanya pada babak penyisihan cabang sepakbola Sea Games 2015 Singapura.

Indonesia Pesta Hal 7

INT

MUCHLIS Hadi (tengah) selebrasi setelah membobol gawang Kamboja pada babak penyisihan cabang sepakbola Sea Games 2015 Singapura.

Editor: Nando , Layouter: Syahril


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Haluan kepri 07juni15 by haluan kepri - Issuu