Haluan kepri 11nov16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Jumat, 11 November 2016 11 Shafar 1438 H TERBIT 16 HALAMAN, NO 11 / 11 TAHUN KE 16

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK&SARAN: 0778427000

Website: www.haluankepri.com

INFO BERLANGGANAN : 082382119999

Diduga Bawa Barang Selundupan TNI AL Tangkap KLM Putri Setia TANJUNGPINANG (HK) — Tim Western Fleet Quick Response (WFQR) Lantamal IV menangkap kapal KLM Putri Setia di posisi 0.57.803N - 104.02.188E perairan Barelang Batam, Rabu (9/11). Pariadi & Habli Liputan Batam

ASPANEL/HALUAN KEPRI

PERIKSA BARANG-Tim Western Fleet Quick Response (WFQR) Lantamal IV memeriksa barang yang diangkut kapal KLM Putri Setia, Rabu (9/11).Kapal tersebut ditangkap karena diduga membawa barang selundupan.

Kapal KLM Putri Setia GT 31 merupakan kapal kargo berbendera Indonesia. Diduga kapal tersebut membawa berbagai jenis barang selundupan seperti handy talki,tv led, mesin cuci, dispenser, lampu, sepatu dan lainnya. Kapal yang dinakhodai Acan serta 6 ABK itu merupakan salah satu kapal yang menjadi Target Operasi (TO) Tim WFQR 4.

Kapal ini sulit tersentuh oleh petugas karena disinyalir milik salah seorang pengusaha ternama. Dari pengakuan nahkoda Acan modus kapal ini menggunakan dua nama, saat memuat barang di pelabuhan tikus mengguna-

kan nama KLM Harapan Jaya dan setelah selesai muat dan berlayar sampai masuk pelabuhan yang dituju berganti nama menggunakan nama KLM Putri Setia. Modus operandi barang-barang muatan diduga dari Singapura kemudian dibawa ke Batam menunggu situasi aman selanjutnya berangkat dari Jembatan 4 Barelang (Tanjung Kertang) tujuan Tanjung Balai Karimun. Hingga berita ini naik cetak, petugas masih membongkar seluruh barang bawaan kapal di Dermaga Batu Hitam Lantamal IV dibawa pengawasan Tim gabungan Bea Cukai

Diduga Bawa ... Hal. 7

Ahok Disarankan Mundur MenyembahNya "KITA diciptakan Allah untuk menyembahNya. Jika kita belum memahami maksud itu, maka hidup akan terasa kosong..." (bc)

Angel Pieters

Album Perdana JAKARTA (HK)— Masih ingat Angel Pieters finalis Idola Cilik 2008 silam? Ya, Angel Pieters yang sekarang sudah beranjak dewasa berniat menyiapkan album perdananya. Sempat rajin tampil dilayar kaca lewat sebuah serial TV, kini Angel mengaku baru saja pulang dari Boston, Amerika Serikat karena berkuliah satu semester di Berklee College of Music. Tak hanya itu, dara kelahiran 1997 itu pun hadir dengan kabar terbaru bahwa ia sedang menggodok album perdananya. "Kebetulan aku udah masuk kuliah di sini juga dan harus selesaikan beberapa tugas, salah satunya juga pengin bikin album yang memang nggak kunjung selesai. Karena bikin album memang nggak semudah itu ternyata," tuturnya saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu (9/11). Dirinya pun mengungkapkan ia sangat

Album Perdana ... Hal. 7

Dari Pilgub DKI 2017 Jakarta (HK)— Calon gubernur petahana Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, mengaku ada pihak yang meminta dirinya mundur dari pencalonan di Pilgub DKI 2017. Ahok menceritakan informasi itu datang dari Presiden Jokowi. Jokowi sendirilah yang mendengar saran seorang teman agar Ahok mundur. "Nah di situ-

lah saya diminta mundur, katanya Pak Jokowi dari teman, karena untuk menghindari perang kolosal ini," kata Ahok. Hal ini disampaikan Ahok dalam perbincangan di kantor detikcom, Jl Warung Jati Barat, Jakarta Selatan, Kamis (10/11). Sebelum Ahok, dua calon gubernur DKI lainnya yakni Agus Harimurti Yudhoyono dan Anies Baswedan juga telah mengunjungi kantor

media tersebut. Mundurnya Ahok dinilai bisa jadi jalan keluar di tengah panasnya situasi politik saat ini. Namun Ahok menolak saran itu, Ahok meyakini masyarakat sudah dewasa dan demokrasi di Indonesia juga semakin matang. "Lama-lama kita kayak Film Troy, film kolosal. Padahal dari perang kolosal

Ahok

Ahok Disarankan.. Hal. 7

Harus Digusur Jika di Buffer Zone

Direktur PT Cakrayudha Persada Dituntut 2,6 Tahun Kasus Korupsi Alat Laboratorium BP Batam

Wawako Akan Periksa Izin Oxley BATAM (HK) — Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad berjanji akan memeriksa izin ruko Oxley Convention City di simpang lampu merah Gelael, Batam Centre. Apabila terbukti berdiri di lahan buffer zone segera dilakukan penggusuran. "Nanti kita minta copy PL dan Fatwa Planologinya kalau memang di buffer zone, harus berbesar hati (digusur)," ujar Amsakar saat wawancara

DOK

di lantai empat Pemko Batam, Kamis (10/11). Dikatakan dia, peruntukkan lahan buffer zone merupakan untuk kepent-

ingan publik, dan untuk titiknya juga sudah ditetapkan, sehingga apabila

Harus Digusur

... Hal. 7

TANJUNGPINANG (HK) — Rendra (37), Direktur PT Cakrayudha Persada, dituntut 2 tahun 6 bulan penjara, ditambah denda Rp50 juta subsider 6 bulan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) saat sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang, Kamis (10/11). Rendra dinilai terbukti bersalah melakukan tindak pidana korupsi proyek pengadaan alat uji laboratorium di Badan Pengelolaan (BP) Kota Batam tahun 2014 senilai Rp3,4 miliar. Dalam tuntutan tersebut, JPU juga mepertim-

bangkan tentang Uang Pengganti (UP) kerugian negara yang dibebankan akibat perbuatan terdakwa sebesar Rp613.250.000 yang sudah dikembalikan sebelumnya. "Sehingga hal tersebut, tidak perlu lagi dipertimbangkan dalam dalam tuntutan ini," kata JPU Rusli SH dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri. JPU juga menilai terdakwa terbukti secara sah

Direktur PT ... Hal. 7

Edy Rahmayadi Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI Jakarta (HK) — Edy Rahmayadi secara resmi terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) periode 2016-2020. Edy mendapatkan suara terbanyak dalam Kongres PSSI yang berlangsung di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (10/11).

Edy mendapatkan 76 suara. Di urutan kedua ada Moeldoko dengan 23 suara. Sedangkan kandidat lain, Eddy Rumpoko, hanya mendapat satu suara. Tujuh suara dari total 107 suara dinyatakan tidak sah. "Dengan ini, hasil saya nyatakan sah," kata Ketua Komite Pemilihan PSSI Agum Gumelar. Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Kement-

Edy Rahmayadi

... Hal. 7

Editor: Sofyan dan, Layouter: Novrizal

CMYK


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.