Haluan kepri 21jun16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Selasa, 21 Juni 2016 16 Ramadhan 1437 H

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TERBIT 24 HALAMAN, NO 21/6 TAHUN KE 15

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880

Website: www.haluankepri.com

INFOBERLANGGANAN:082385861119

Jumat, Pelabuhan Pelni Pindah BATAM (HK)-- PT Pelni Cabang Batam segera memindahkan pelayanan dari Pelabuhan Beton Sekupang ke Pelabuhan Batuampar mulai Jumat (24/6). Ini sesuai dengan instruksi Menteri Perhubungan Ignatius Jonan. "Kami baru saja rapat, dan diputuskan Selasa (21/ 6) ini belum bisa, jadi Jumat baru mulai pelaksanaan, Selasa masih di Pelabuhan Beton Sekupang, Jumat baru di Pelabuhan Batuampar, dengan pelayaran Tanjungpriok-Batam-Belawan," kata Manajer Operasional Pelni Ca-

bang Batam, Dahlan Mustofa, Senin (21/6). Pemindahan pelabuhan Pelni merupakan instruksi Menteri Perhubungan, karena menilai Pelabuhan Beton Sekupang tidak layak untuk penumpang. Dahlan menyatakan pemindahan pelabuhan tidak bisa dilakukan mulai awal

pekan ini karena banyak hal yang harus dipersiapkan seperti keamanan dan rekayasa lalu lintas penumpang. Rencananya, pada Jumat (24/6), Pelni akan menggunakan dermaga selatan di Pelabuhan Batuampar. Terminal penumpang rencananya menggunakan ruangan yang dulu dipakai sebagai pelabuhan internasional. "Kami sudah tinjau dermaganya, memang sekarang masih mendasar," ucapnya. Pelni, kata dia, akan kembali membahas berb-

Jumat, Pelabuhan

.. Hal. 7

4 Kapal Vietnam Ditangkap

SALAH satu kapal Patroli Mabes Polri yang diperbantukan untuk Polda Kepri menangkap kapal Vietnam yang diduga mencuri ikan di perairan Natuna, Jumat (17/6) lalu.

NATUNA (HK)— Kapal Patroli Mabes Polri KP Baladewa 8002 yang diperbantukan untuk Polda Kepri menangkap empat kapal Vietnam yang diduga melakukan pencurian ikan di perairan Natuna, Jumat (17/6) lalu. Namun kasus ini baru diekspos polisi, kemarin. "Saat sedang patroli di perairan Natuna, petugas mendapati empat kapal dengan seluruh ABK berke-

bangsaan Vietnam tersebut tengah melakukan pencurian ikan. Setelah dilakukan pengejaran akhirnya tertangkap," kata Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono, kemarin. Dijelaskannya, yang pertama ditangkap adalah kapal KM BV92639TS dengan nakhoda bernama Tran Van Phuc pada pukul 16.00 WIB. Barang bukti berupa satu unit radio dan 4 ton ikan campuran juga

diamankan dari kapal itu. Petugas yang terus berpatroli akhirnya menangkap tiga kapal berbendera Vietnam lainnya pada pukul 24.00 WIB. Kapal yang diamankan yaitu KM BVC450TS dengan nakhoda Nguyen Van Huan. Satu unit GPS dan Radio, serta 2 ton ikan campuran ikut diamankan sebagai barang bukti. Sementara kapal ketiga yang diamankan adalah KM BV4557TS dengan nakhoda Huang Minh Tuang. Satu unit GPS dan radio, serta 20 drum solar ikut diamankan. Sedangkan kapal terakhir yang ditangkap yakni KM BV5162TS dengan nakhoda Nguyen Van Tien. Selain satu unit GPS dan radio, 6 ton ikan campuran

4 Kapal

.. Hal. 7

PINDAH PELABUHAN — PT Pelni Cabang Batam segera memindahkan pelayanan dari Pelabuhan Beton Sekupang ke Pelabuhan Batuampar mulai Jumat (24/6) mendatang. Terlihat suasana pelabuhan Batuampar. Penumpang kapal Pelni yang sedang menunggu di ruangan tunggu Pelabuhan Beton Sekupang (foto bawah)

Jokowi Instruksikan Pertahankan Natuna Membahagiakan Orang Tua "MEMBAHAGIAKAN orangtua itu wajib bagi mereka yang tahu apa artinya sebuah pengorbanan dan bagaimana cara membalasnya..." (bc)

JAKARTA (HK)--Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan jajarannya untuk mempertahankan kedaulatan negara di seluruh wilayah Indonesia termasuk perairan Natuna, Kepulauan Riau (Kepri) berkaitan dengan klaim dari Tiongkok beberapa waktu lalu. "Pada Intinya, Presiden memerintahkan untuk mempertahankan kedaulatan wilayah RI yang dengan susah payah kita bangun sejak zaman kemerdekaan," kata Staf Khusus

JAKARTA (HK)— Artis muda Thalita Latief mulai mengenalkan tata cara ibadah puasa kepada anaknya, Rafello Dimitri Rizky yang kini berusia 4 tahun. Thalita mulai memberikan pengertian kepada anaknya berikut contoh langsung agar sang anak bisa mengikuti dan selalu teringat. "Mulai mengajarkan ini loh bulan Ramadhan, sebagai umat Islam harus mengajarkan puasa. Kalau dari segi

Ajarkan Anak .. Hal. 7

Jokowi Instruksikan

.. Hal. 7

DEMAK (HK)—Sebuah pesawat latih jenis Cesna 172 PK-NIV milik Sekolah Penerbangan Nusa International Flying School jatuh dan bagian depannya menancap di tambak milik warga Desa Gojoyo, Kecamatan Wedung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah. Pesawat berpenumpang dua orang tersebut jatuh, Senin (20/6) sekitar pukul 13.00 WIB. Sebelum jatuh, pesawat dengan pilot Josua Adolf

Pesawat Latih

.. Hal. 7

PESAWAT latih jenis Cesna 172 PK-NIV yang jatuh di areal tambak warga di Demak, kemarin.

Ukraina Ingin Jaga Harga Diri

Thalita Latief

Ajarkan Anak Puasa

Presiden Johan Budi di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (20/6). Sebelumnya Presiden memanggil Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan untuk membahas soal Laut Tiongkok Selatan. Johan menegaskan Presiden ingin ada penegakan kedaulatan di seluruh wilayah NKRI tanpa harus mengurangi hubungan baik. "Jadi yang pertama menjaga kedaulatan itu dulu, kedaulatan RI, yang disampaikan Presiden ke

Pesawat Latih Jatuh

PRANCIS (HK) — Polandia memiliki kans besar untuk dapat melaju ke fase gugur Euro 2016 jelang pertandingan menghadapi Ukraina pada laga terakhir grup C. Kekalahan dari Ukraina pada laga itupun tetap akan membawa Polandia ke babak 16 Besar sebagai runner-up jika pada saat

yang sama, Irlandia Utara gagal meraih kemenangan atas Jerman. Bahkan, jika skenario terburuk terjadi, Polandia kalah dan Irlandia Utara menang, maka skuat asuhan Adam Nawalka akan

memiliki kesempatan cukup lebar lolos sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik dengan empat angka. Tetapi, Polandia tentu tidak ingin mengambil resiko dan akan mengincar posisi juara grup untuk lolos ke babak selanjutnya, terutama striker Robert Lewandowski akan bermain ngotot untuk memburu gol pertamanya di Prancis. "Saya tahu bagaimana ini akan menjadi laga yang sulit, dan saya kerap sendiri di depan. Tetapi ini bukan Ukraina Ingin .. Hal. 7

Editor: M Syahdan, Layouter: Novrizal, Grafis: Charis Junianto

CMYK


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.