Haluan kepri 22september16

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Kamis, 22 September 2016 21 Dzulhijjah 1437 H

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

TERBIT 24 HALAMAN, NO 22 / 9 TAHUN KE 16

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK&SARAN: 0778427000

Website: www.haluankepri.com

INFO BERLANGGANAN : 082382119999

Banjir Garut Seperti Tsunami GARUT (HK)— Banjir bandang di Kabupaten Garut yang terjadi Rabu (21/9) dini hari kemarin terlihat mengerikan. Kejadian ini bisa disaksikan oleh mereka yang berada dari dataran tinggi. " Saya lihat jelas seperti ombak Ribuan Orang tsunami, besar seMengungsi, kali. Saya posisinya atas di Jalan Ci20 Orang di manuk ini. Banjir Hilang langsung ke dataran rendah di sekitaran Tarogong Kidul, tepatnya ke arah rumah sakit," ujar Fikri Imanudin (36), seorang pedagang mi ayam keliling yang berdagang tengah malam di sekitar Jalan Cimanuk, Garut, Rabu (21/9). "Di sana kan lokasi permukimannya di bawah dan samping Sungai Cimanuk persis. Jembatan Sungai Cimanuk ini ke dasar sungai itu ada sekitar 15 meter dan luas. Terbayang kan air meluapnya sangat besar. Kalau ke atas cuma cipratannya saja, tetapi tetap ada air besar masuk ke jalan atas ini," lanjut Fikri. Saat kejadian, Fikri mengaku sedang berada di sekitar perempatan Cimanuk atau

NET

BANJIR GARUT — Banjir bandang penyapu Garut, Rabu (21/9). Banjir itu memporak poranda kawasan itu dan menyebabkan puluhan orang hilang.

Banjir Garut.. Hal. 7

Gubernur Terlalu Gegabah Terkait Izin PT Growa LINGGA (HK) — Anggota Komisi I DPRD Lingga bidang perizinan, Ahmad Nasirudin menyayangkan keputusan Gubernur Kepri memperpanjangan Izin Usaha Pertambangan (IUP) Operasi Produksi Pasir Darat PT Growa Indonesia (GI) ditengah proses evaluasi seluruh izin tambang di Kabupaten Lingga yang diduga cacat hukum.

"Ditengah usaha pemerintah daerah bersama Dinas Pertambangan Kepri mengevaluasi izin-izin tambang cacat hukum di Lingga, Gubernur justru mengeluarkan SK nomor 2031 tahun 2016, tanggal 30 Agustus 2016, tentang perpanjangan izin PT GI," kata dia di Daik Lingga, Rabu (21/9). Menurutnya, keputusan Gubernur itu terlalu gegabah tanpa menunggu hasil evaluasi yang sedang berjalan. Padahal akhir

Gubernur Terlalu.. Hal. 7

Orang Berakal "Allah menganugerahkan al-hikmah (kepahaman yang dalam tentang AlQur'an dan As-Sunnah) kepada siapa yang Dia kehendaki. Barangsiapa dianugerahi al-himah itu, ia benar-benar telah dianugerahi karunia yang banyak. Hanya orang-orang yang berakallah yang dapat mengambil pelajaran (dari firman Allah)." (Al-Baqarah: 269)

Raisa

Jadi Promotor JAKARTA (HK) — Tidak hanya bernyanyi, Raisa Andriana juga bertindak sebagai promotor dalam tur perdananya "Handmade", yang akan digelar mulai 7 Oktober mendatang di Bandung. "Saya akan membawakan lagu-lagu dari album Handmade, semacam show case mini konser, dan ini pertama kalinya aku bikin tur sendiri sebagai promotor," kata dia di Jakarta, Selasa (20/9). Selain menjadi promotor, yang berbeda dari mini konsernya kali ini, Raisa akan membawakan album terbarunya.

Jadi Promotor

.. Hal. 7

Kasus Reklamasi Tiban Utara

Awang Terima Order Rp14,2 M BATAM (HK) — Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Batam, Awang Herman mengaku jika dirinya mendapat order penimbunan untuk kawasan wisata di Tiban Utara sebesar Rp14,2 miliar dari Ko-

misaris PT Powerland, di ujung 2012. Afuan. Katanya sembari pengurusan izin amdal, pihaknya mengerjakan penimbunan bersama tiga perusahaan sebagai sub kontraktor

PARIADI/HALUAN KEPRI

KETUA HNSI Kota Batam, Awang Herman menjadi saksi kasus reklamasi Tiban Utara tahun 2012-2013 lalu di Pengadilan Negeri Batam, Awang Terima.. Hal. 7 Rabu (21/9).

Keluarkan Putusan Sela! PTUN Upah Minimum Sektoral SEKUPANG (HK) — Ratusan buruh mendesak hakim Pengadilan Tata Usaha Negera (PTUN) Tanjungpinang (TPI) menolak tuntutan pengusaha terhadap pemberlakukan Upah Minimum Sektoral (UMS) Kota Batam, Rabu (21/9). Mereka berharap segera menetapklan putusan sela atas keputusan Gubernur Kepri terhadap

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

Keluarkan Putusan.. Hal. 7

RATUSAN buruh demo menolak gugatan pengusaha terhadap UMS Batam di Kantor PTUN Tanjungpinang, Sekupang, Batam, Rabu (21/9).

KAI Akan Laporkan KPK ke Polisi JAKARTA (HK)– Komisi Advokat Indonesia (KAI) menilai penangkapan Ketua Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Sabtu (17/9) melanggar hukum dan HAM dan pihaknya akan melaporkan ke Mabes Polri, Komnas HAM dan Komisi III DPR. “Itu pelanggaran hukum dan HAM yang dila-

kukan KPK. Kami akan segera melaporkan KPK ke Mabes Polri dan Komnas HAM dan Komisi III DPR. Apakah KPK itu kebal hukum. Kita uji dimana kebenaran KPK itu,” tegas Presiden DPP KAI Indra Sahnun Lubis kepada wartawan di Media Center DPR, Rabu (21/9). KAI mencurigai adanya

KAI Akan.. Hal. 7

2.232 JH Debarkasi Batam Sudah di Tanah Air

Kloter 5 Pulang ke Daerahnya Hari Ini BATAM (HK) — Jika tidak ada aral melintang, Jamaah Haji (JH) Kloter 5 akan dipulangkan ke daerahnya pada hari ini dalam tiga perbangan, masing-masing pada pukul 10.00 WIB, pukul 10.40 WIB, dan pukul 13.30 WIB dengan pesawat Lion Air dan City Link via Bandara Hang Nadim Batam. Sampai berita ini diturunkan, jamaah Kloter 5 tengah berada di Bandara Hang Nadim

Batam setelah menempuh perjalanan dari Bandara Jeddah, Arab Saudi selama lebih kurang 8 jam.

IST

PETUGAS kesehatan PPIH Debarkasi Batam tengah memantau kondisi jamaah saat tiba di Bandara Hang Nadim Batam. Hal itu guna memastikan kondisi jamaah dalam keadaan baik.

Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Batam, Syahbudi, kepada Haluan Kepri tadi malam mengatakan, jamaah Kloter 5 yang kembali ke Tanah Air malam tadi berjumlah 448 orang. Diketahui, saat berangkat pada 13 Agustus lalu, jumlah jamaah Kloter 5 sebanyak 447 orang dengan rincian Kuansing 178 orang, Indragiri Hulu 174

Kloter 5 .. Hal. 7

Editor: R Ghafur dan, Layouter: Novrizal

CMYK


2

ekonomi

Kamis, 22 September 2016

OJK Panggil 3 Bank Asal Singapura Terkait Tax Amnesty JAKARTA (HK) — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memanggil tiga bank yang memiliki afiliasi dengan Singapura untuk dimintai klarifikasi. Hal ini dikarenakan perbankan di Singapura dicurigai melaporkan warga negara Indonesia yang melakukan repatriasi dana untuk pengampunan pajak sebagai transaksi mencurigakan. Deputi Komisioner Pengawas Perbankan III Irwan Lubis menyebutkan, ketiga bank yang dipanggil adalah Bank OCBC NISP, UOB, dan DBS. Pertemuan yang dipimpin oleh Irwan tersebut dilakukan pada Selasa (20/9) di Kantor OJK. "OJK sengaja memanggil khusus bank-bank yang memiliki afiliasi dengan Singapura untuk meminta penjelasan tentang kebenaran informasi bahwa bank induk mereka di Singapura melaporkan warga negara Indone-

sia yang mau merepatriasi dananya dalam rangka tax amnesty," ujar Irwan Lubis di Jakarta, Rabu (21/9). Sebelumnya beredar informasi yang menyebutkan bahwa bank di Singapura melaporkan nasabahnya asal Indonesia yang melakukan repatriasi dalam rangka pengampunan pajak sebagai suspicious transaction report atau laporan transaksi mencurigakan. Laporan tersebut dilayangkan kepada unit kepolisian negara itu yang menangani kejahatan keuangan, Singapore’s Commercial Affairs Departemen (CAD). Menurut panjelasan tiga bank anak perusahaan bank Singapura ter-

sebut, laporan memang dilakukan dalam rangka memenuhi standar Financial Action Task Force (FATF), sebuah lembaga yang dibentuk untuk mencegah pencucian uang antarnegara. Akan tetapi laporan tersebut tidak ditindaklanjuti oleh kepolisian Singapura (CAD), sehingga nasabah warga negara Indonesia dapat terus melakukan transaksi. Irwan menjelaskan, bank-bank afiliasi Singapura dan juga induknya tetap mendukung program tax amnesty bahkan mereka melakukan asistensi dan sosialisasi mengenai program ini. "Saya menegaskan bahwa OJK sangat menaruh perhatian pada keberhasilan program tax amnesty dan meminta bank-bank tersebut mendukung secara penuh serta mengkomunikasikan dengan induk perusahaanya di Singapura," tegas Irwan. (mrol)

Pemerintah Tetapkan "Dwell Time" Tanjung Priok 2,5 Hari

REPUBLIKA

PELAYANAN AMNESTI — Sejumlah Wajib pajak mengantre untuk melaporkan harta kekayaannya dalam program amnesti pajak. Pelayan ini sebagai upaya mendorong adanya kesadaran masyarakat untuk melaporkan hartanya.

Fasilitas "Blending" di Bintan Kurangi Impor BBM Hingga 2 Juta Bpb

KOMPAS

KONFERENSI Pers Rapat Koordinasi tentang Dwelling Time di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Rabu (21/9). JAKARTA (HK) — Pemerintah menetapkan waktu bongkar muat barang di pelabuhan atau dwell time di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, harus selama 2,5 hari. Hal itu berdasarkan hasil pertemuan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dengan eselon I dari berbagai kementerian dan lembaga terkait, Rabu (21/9). Menurut Menhub Budi, dalam 2,5 hari tersebut komposisinya yakni waktu preclearance atau waktu pengajuan dokumen pemberitahuan impor barang selama satu hari. Kemudian, custom clearance atau pengecekan barang selama 12 jam. "Adapun untuk post-clearance atau pengeluaran

barang impor dari pelabuhan ditetapkan selama satu hari," ujar Budi saat konferensi pers di Kantor Kementerian Pehubungan (Kemenhub) Jakarta. Untuk mencapai itu, Budi meminta kepada masing-masing departemen dalam proses pre-clearance agar mederegulasi atau menyederhanakan peraturan agar perizinan masuknya barang ke pelabuhan menjadi cepat. Selain itu, dirinya juga meminta para petugas dari masing-masing departemen terkait untuk melakukan piket bertugas di pelabuhan. Kemudian, pada proses custom-clearance Budi meminta, kepada Bea dan Cu-

kai agar pengecekan barang bisa lebih dipercepat. "Berkaitan dengan postclearance, saat ini Pelindo II sudah melakukan dengan baik dan kami minta terus tingkatkan," kata dia. Namun dia, tidak memberitahukan kapan target pencapaian waktu bongkar muat selama 2,5 hari di Pelabuhan Tanjung Priok tersebut. Dia hanya berharap waktu tersebut akan tercapai dalam waktu dekat. Sekadar informasi, saat ini, dwell time di Pelabuhan Tanjung Priok selama 3,2 hari. Namun, waktu tersebut masih dianggap lama. Presiden Joko Widodo juga meminta pelaksanaan dwell time di Tanjung Priok bisa ditekan hingga 2,5 hari. (kom)

Banggar Tetapkan Subsidi Energi 2017 Rp77,28 T JAKARTA (HK) — Badan Anggaran (Banggar) telah menetapkan anggaran subsidi untuk sektor energi sebesar Rp77,28 triliun. Kesepakatan ini diputuskan setelah sebelumnya Banggar sempat menolak anggaran subsidi energi baru dan terbarukan sebesar Rp1,1 triliun. "Iya, sudah kita tetapkan sekitar Rp77 triliun secara keseluruhan. Sudah ada keputusan subsidi LPG

tahun depan juga Rp20 triliun," jelas Wakil Ketua Banggar DPR Said Abdullah, Jakarta, Rabu (21/9/ 2016). Selain itu, lanjutnya, juga telah ditetapkan subsidi minyak tanah sebesar Rp2,1 triliun, dan subsidi solar Rp8 triliun. Adapun Pajak Pertambahan Nilai (PPN) minyak tanah dan LPG adalah sebesar Rp2,2 triliun. "Jadi totalnya sekitar

OKEZONE

SEORANG pekerja sedang menyusun tumpukan uang kertas untuk kemudian disimpang.

Rp32,3 triliun," imbuhnya. Selain itu, subsidi listrik juga disetujui sebesar Rp44,98 triliun dari semula yang diajukan sebesar Rp48,56 triliun. Subsidi ditujukan bagi 19,8 juta pelanggan 450 volt ampere (VA) dan 4,05 juta pelanggan 900 VA. Penerima subsidi listrik ditetapkan berdasarkan data dari TNP2K. Subsidi energi ini diharapkan dapat berdampak langsung kepada masyarakat. Utamanya adalah masyarakat kecil yang selama ini rentan terkena dampak kenaikan harga pada sektor energi. Sebelumnya, Selasa 20 September 2016, pemerintah dan Badan Anggaran (Banggae) telah menyepakati nilai subsidi tahun 2017 sebesar Rp75,08 triliun. Jumlah itu lebih rendah Rp17,13 triliun dari usulan pemerintah dalam nota keuangan dan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2017 yang sebesar Rp 92,21 triliun. (okz)

JAKARTA (HK) — PT Pertamina (Persero) menyatakan fasilitas pencampuran (blending) minyak mentah di Tanjung Uban, Bintan, dapat mengurangi impor bahan bakar minyak (BBM) hingga 2 juta barel per bulan (Bpp). Senior Vice President Integrated Supply Chain (ISC) Pertamina Daniel Purba mengatakan pembangunan fasilitas blending ini ditargetkan selesai konstruksi pada November 2016 dan nantinya memiliki kapasitas 260.000 kiloliter (kl) minyak. "Kita ada pembangunan fasilitas blending mogas di Tanjung Uban dengan kapasitas 260.000 kl. Kita sedang berupaya untuk bisa blending sendiri sehingga bisa mengurangi pembelian Mogas 88," kata Daniel pada paparan kinerja ISC di Kantor Pusat Pertamina Jakarta, Rabu. Daniel mengatakan sebelumnya Tanjung Uban memiliki fasilitas terminal BBM dengan kapasitas 60.000 kl kemudian dikembangkan dengan menambah empat tangki berkapasitas masingmasing 50.000 kl sehingga

totalnya setelah pembangunan menjadi 260.000 kl. Selain itu, dermaga yang semula berkapasitas 35.000 DWT juga dikembangkan menjadi 100.000 DWT sehingga dapat menampung kapal yang lebih besar serta mengurangi biaya logistik pengangkutan. Adapun fasilitas blending ini dibangun agar perseroan dapat mengolah Premium sendiri untuk kebutuhan dalam negeri, bahkan mengurangi impor hingga 2 juta barel per bulan.

"Dari fasilitas ini bisa (mengurangi impor) sampai 2 juta barel per bulan. Yang jelas harus bisa lebih murah daripada beli karena selama ini impor Mogas 88 juga hasil adukan orang lain. Daripada untungnya untuk orang lain, lebih baik blending sendiri," ujar Daniel. Ia menambahkan fasilitas blending ini tidak hanya untuk memproduksi Mogas 88 atau Premium, melainkan juga Pertalite dan Pertamax. Selain untuk memenu-

hi kebutuhan dalam negeri, Pertamina memproyeksikan fasilitas ini dapat memasok bahan bakar ke pasar Asia Pasifik, seperti Myanmar dan Kamboja yang masih menggunakan Mogas 88. Namun demikian, Pertamina mengakui ada risiko teknis dan operasional untuk melakukan pencampuran sendiri, salah satunya pengangkutan minyak mentah karena jauhnya jarak antara fasilitas blending dan kilang. (ant)

INT

KEBERADAAN Pertamina Pulau Sambu, Batam.

Bank Indonesia Targetkan Bangun 1.000 BI Corner JAKARTA (HK) — Bank Indonesia (BI) menargetkan membangun sedikitnya 1.000 gerai "BI Corner" di perpustakaan pada sejumlah sekolah dan perguruan tinggi yang tersebar di Indonesia. "Gerai BI Corner untuk sarana edukasi bagi anak muda terkait dengan ilmu-

ilmu ekonomi dan kebanksentralan," kata Kepala Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Sumut Difi A Johansyah di Medan, Selasa (20 September 2016), di sela-sela peresmian BI Corner di Perpustakaan Politeknik Negeri Medan. Menurut Difi, dari tar-

TEMPO

DUA nasabah sedang melintas di depan pintu masuk Gedung BI, Jakarta Pusat.

get 1.000 secara nasional, dewasa ini sudah terbangun 100 lebih gerai. Di Sumut sendiri, katanya, gerai BI Corner sudah ada sebanyak 15 unit dan diharapkan jumlahnya akan terus bertambah. Dia menjelaskan, BI Corner merupakan program berkelanjutan BI dengan tujuan edukasi kepada masyarakat. Adapun sasaran penempatan BI Corner di sejumlah universitas dengan perhitungan sebagai lokasi paling strategis untuk menginformasikan mengenai ekonomi dan perbankan, termasuk kebanksentralan. "Mahasiswa adalah bagian dari penerus bangsa sehingga pemahaman dan wawasan mahasiswa perlu terus diperluas termasuk soal perbankan," katanya.

Di BI Corner, ujar Difi, para mahasiswa memperoleh beragam informasi ekonomi dan data-data publikasi BI. Direktur Politeknik Negeri Medan Syahruddin mengatakan, Politeknik mengapresiasi bantuan yang telah diberikan BI tersebut dengan membuka gerai BI Corner. BI Corner diharapkan dapat meningkatkan kualitas dalam proses belajar dan mengajar di perguruan tinggi tersebut. "Semakin banyak ilmu yang diperoleh, maka mahasiswa dan bahkan para dosen semakin cerdas dan itu akan membantu menambah sumber daya manusia berkualitas bangsa Indonesia ke depannya," katanya. (tmp)

Editor: Amir Yunus, Layout: Hestu Purwanto


CMYK

3

bisnis

Kamis, 22 September 2016

Sejumlah Uang Rp Ditarik dari Peredaran JAKARTA (HK) — Bank Indonesia (BI) melakukan pencabutan dan penarikan beberapa uang pecahan rupiah. Pencabutan dan penarikan ini tertuang dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI) Nomor 8/27/PBI/2006. Adapun uang-uang pecahan rupiah yang dicabut dan ditarik peredarannya terdiri dari empat pecahan uang kertas dan tiga pecahan uang logam. Uang kertas yang ditarik dan dicabut adalah pecahan Rp 5.000 tahun emisi 1992 yang bergambar alat musik sasando rote. Selain itu, ada pula uang kertas pecahan Rp 1.000 tahun emisi 1992. Uang kertas ini berwarna biru dengan gambar lompat batu Pulau Nias pada salah satu sisi mukanya. Uang kertas pecahan Rp 500 tahun emisi 1992 berwarna latar hijau dengan gambar orang utan pada salah satu sisi mukanya juga dicabut dan ditarik dari peredaran. Di samping itu, uang kertas pecahan Rp 100 tahun emisi 1992 berwarna latar merah dan

pada satu sisinya menampilkan gambar kapal pinisi pun ditarik. Uang logam yang ditarik dan dicabut peredarannya adalah uang logam pecahan Rp 100 tahun emisi 1991 dengan gambar karapan sapi. Pun uang logam pecahan Rp 50 tahun emisi 1991 dan uang logam pecahan Rp 5 tahun emisi 1979 juga dicabut dan ditarik. "Bagi masyarakat yang masih memiliki uang pecahan emisi tersebut, penukaran masih dapat dilakukan di Bank Indonesia hingga 29 November 2016," tulis bank sentral dalam pernyataan resminya di Jakarta, Rabu (21/9). Penukaran uang kertas dan uang logam yang ditarik dan dicabut peredarannya tersebut dapat dilakukan di seluruh kantor perwakilan (KPw) BI di Indonesia. (kom)

INT

DITARIK BI — Inilah sejumlah uang pecahan rupiah yang ditarik dari peredarannya oleh Bank Indonesia. Batas waktu penukaran hingga 29 November 2016.

Bisnis Mobil Astra Mulai "Menginjak Pedal Gas"

BERITASATU

PAMERAN mobil murah PT Astra International Indonesia TBK .

JAKARTA (HK) — Bisnis otomotif mulai menderu. Kinerja keuangan PT Astra Internasional Tbk (ASII) tahun ini diprediksi bakal didorong bisnis otomotif, terutama kendaraan roda empat. Seusai peluncuran dua produk low cost green car (LCGC) di bulan Agustus, penjualan mobil ASII mulai menginjak pedal gas. Selama periode Januari hingga Agustus 2016, ASII mencatatkan penjualan mobil sebanyak 368.000 unit. Jumlah ini tumbuh 10% dibandingkan periode sama tahun lalu. Leonardo Henry Gavaza, analis Bahana Securities, dalam

risetnya menyebutkan, salah satu pemicu peningkatan penjualan adalah peluncuran dua produk barunya, Toyota Calya dan Daihatsu Sigra. Dua produk tersebut berhasil mencatatkan penjualan masing-masing Toyota Calya sebanyak 9.241 unit dan Daihatsu Sigra sekitar 5.734 unit. Dari pangsa pasar, di bulan Agustus tadi, pangsa pasar ASII mencapai 59,2%. "Kami berharap pangsa pasar ASII meningkat dari 50% pada 2015 menjadi kisaran 58% di 2017, yang didukung permintaan kuat untuk model baru," ungkap Le-

onardo, Selasa (20/9). Stefanus Darmagiri, analis Danareksa Sekuritas, menambahkan, selain pangsa pasar, peluncuran produk baru juga turut mengerek laba divisi otomotif. Di semester I-2016, margin lini otomotif meningkat menjadi 2,7% daripada semester I2015 sebesar 1,1%. Di tengah persaingan yang sengit, untuk bertahan di pasar mobil nasional, maka harus didukung diskon yang kuat. Diskon rata-rata produk otomotif ASII naik dari 7,3% pada Agustus menjadi 7,9% di September ini. Sebagian be-

sar diskon dialokasikan untuk produk low MPV, SUV rendah dan LCGC. Namun, peningkatan penjualan kendaraan roda empat tak diikuti penjualan kendaraan roda dua. Mengacu data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), secara umum penjualan motor di bulan Agustus hanya 528.000 unit, atau menurun 9,7% dibanding periode sama tahun lalu. Penurunan terendah terjadi pada Juli lalu yang hanya 305.153 unit. "Honda tetap memimpin pangsa pasar domestik," papar Stefanus. (kon)

3

Kamis, 22 September 2016

Nyalakan Pelita, Terangkan Cita-Cita BUPATI Karimu H Aunur Rafiq menyampaikan pesan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan tentang pentingnya peningkatan kualitas manusia pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2016 di Coastal Area Karimun, Senin (2/5). Hari pendidikan nasional kita rayakan sebagai hari kesadaran tentang pentingnya kualitas manusia. Presiden Jokowi menggariskan bahwa Indonesia akan menjadi bangsa yang disegani dunia dan akan berhasil dalam berbagai kompetisi era global jika tinggi kualitas manusianya. Mari nyalakan pelita dan terangkan cita-cita," ujar Rafiq saat membacakan pidato peringatan Hardiknas yang dipusatkan di lapangan Coastal Area Karimun Rafiq menjelaskan manusia yang terdidik dan tercerahkan adalah kunci kemajuan bangsa. Untuk itu, segala capaian yang diraih baik sebagai individu maupun bangsa merupakan persinggungan dengan pendidikan. "Mutu dan jenjang pendidikan berdampak besar pada ruang kesempatan untuk maju dan sejahtera. Maka memastikan setiap manusia Indonesia mendapatkan akses pendidikan yang bermutu sepanjang hidupnya sama dengan memaslikan kejayaan dan keberlangsungan bangsa," jelas Rafiq. Rafiq menjelaskan revolusi

teknologi menjadi pendorong lompatan perubahan yang akan berpengaruh pada cara hidup manusia, cara bekerja maupun cara belajar. "Meramalkan masa depan menjadi semakin sulit karena ketidakpastian perubahan yang ada," papar Rafiq. Rafiq meminta para guru untuk memberikan dukungan sepenuhnya kepada para murid untuk menyiapkan diri meraih kesempatan yang lerpampang di hadapannya. Salah satu dukungan yang perlu diberikan yakni memastikan bahwa apa yang dipelajari saat ini adalah apa yang memang mereka butuhkan untuk menjawab tantangan jamannya. "Keterampilan utuh yang dibutuhkan oleh anak-anak Indonesia pada abad 21 ini mencakup tiga komponen yaitu kualitas karakter, kemampuan literasi, dan kompetensi." Rafiq menyebut setiap anak merupakan pembelajar dan tugas para pendidik untuk memastikan semangat tersebut tetap menyala. Hardiknas pada tahun ini mengusung tema "Nyalakan Pelita, Terangkan Cita-cita". Peringatan Hardiknas di lingkungan Kemdikbud berbeda dari tahun sebelumnya, karena pada tahun ini peringatannya dilakukan dengan mengenakan baju adat. (***) Narasi: Hengki Haipon Foto: Dok Disdik Karimun

UPACARA Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2016 di Coastal Area Karimun, Senin (2/5).

BUPATI Karimun HAunur Rafiq didampingi Kepala Dinas Pendidikan Dr. M.S. Sudarmadi, S.Pd.,M.M, menari bersama para siswa usai upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2016.

AYO Nyalakan Pelita, Terangkan Cita-Cita,” pesan Bupati Karimun H Aunur Rafiq kepada para murid dan siswa.

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyerahkan penghargaan kepada PT Saipem atas kepedulian terhadap pendidikan di Kabupaten Karimub.

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq memimpin upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2016.

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim memberikan arahakan kepada para siswa SMA Binaan Karimun.

WAKIL Bupati Karimn H Anwar Hasyim selalu menyempatkan dan mengagendakan kunjungan sekolah-sekolah untun memberikan arahan dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan di Karimun. Editor: Amir Yunus, Layout: Parlin


4

pendidikan

Kamis, 22 September 2016

9 Poin Penting Perubahan K-13 Edisi Revisi Tahun 2016 ini 1. Nama kurikulum tidak berubah seperti yang telah santer kita dengar bahwa kurikulum 2013 akan diganti dengan nama kurikulum nasional jadi pada Tahun Pelajaran 2016-2017 nama kurikulum tetap sama yaitu kurikulum 2013 edisi revisi yang berlaku secara nasional. 2. Penilaian sikap KI 1 dan KI 2 sudah ditiadakan disetiap mata pelajaran hanya 2 bidang study

yang tetap menggunakan penilaian KI 1 dan KI 2 yaitu Agama dan PPKN untuk bidang study lainnya KI 1 dan KI 2 hanya menjadi respon pembelajaran namun KI tetap dicantumkan dalam penulisan RPP 3. Jika ada 2 nilai keterampilan dalam 1 KD maka yang diambil adalah nilai yang tertinggi, penghitungan nilai keterampilan dalam 1 KD di jumlah antara nilai unjuk kerja dan pro-

yek serta akan ter record pada portofolio, untuk penilaian pengetahuan, bobot penilaian harian dan penilaian akhir semester itu sama. 4. Pendekatan scientific yang terkenal dengan nama 5 M bukan lah satu-satunya metode saat mengajar dan apabila digunakan maka susunannya tidak harus berurutan 5. Silabus kurtilas edisi revisi lebih ramping hanya 3 kolom yaitu, KD, materi

pembelajaran, dan kegiatan pembelajaran 6. Perubahan terminologi ulangan harian menjadi penilaian harian, UAS menjadi penilaian akhir semester untuk semester ganjil dan penilaian akhir tahun untuk semester genap serta tidak ada lagi UTS langsung kepada penilaian akhir semester 7. Dalam RPP tidak perlu disebutkan nama metode pembelajaran yang

digunakan dan materi dibuat dalam bentuk lampiran berikut dengan rubrik penilaian 8. Skala penilaian menjadi 1-100, penilaian sikap diberikan dalam bentuk predikat dan deskripsi 9. Remidial diberikan kepada siswa yang tidak memenuhi KKM namun sebelumnya siswa diberikan pembelajaran ulang. Nilai remidial adalah nilai yang dicantumkan dalam raport. (edukasi)

Penerapan K-13 di SMPN 34 Batam

Guru Tetap Berlakukan UTS BATAM (HK) — Meski dalam revisi Kurikulum 2013 (K-13) terkait Ulangan Tengah Semester (UTS) sudah tidak ada lagi dan langsung pada penilaian akhir semester atau penilaian akhir tahun, namun guru di SMPN 34 Batam masih tetap memberlakukannya. jauh mana keberhasilan anak. Disamping itu juga Liputan Batam guna memotivasi anak unAlasannya, supaya guru tuk lebih meningkatakan dan orang tua lebih tahu kompetensinya saat mengsejauh mana kompetensi hadapi semester akhir dimiliki anak didik saat nanti," ujar Kepala Sekobelajar pada pertengahan lah SMPN 34 Batam, Drs Trisilo menjawab Haluan semester. "UTS tetap kita guna- Kepri, Rabu (21/9). Kendati demikian, kan, meski dalam revisi K13 ditiadakan. Hal ini tu- Trisilo juga meminta pejuannya untuk melihat se- negasan kepada Disdik akan UTS ini, apakah sekolah boleh atau tidak mengunakan UTS ini. Karena berdasarkan standar penilaian pendidikan tertuang dalam Permendikbud Nomor 23 Tah u n 2016 masih digunakan. "Sebenarnya memakai UTS atau tidak itu tidak masalah, tergantung teknis dilapangan. Seperti guru kami masih mengunakan UTS, karena dianggap merupakan bukti kongkrit melihat Drs Trisilo kemamKepsek SMPN 34 Batam

Arment Aditya

puan anak. Disamping itu juga, orang tua tahu dan tidak bingung melihat kemampuan anaknya," kata Trisilo. Begitu pula sejauh ini dalam penilai Kurikulum, lanjut Trisilo, pihak sekolah telah membuat format tersendiri, namun demikian tidak terlepas dari rambu-rambu yang ditentukan dalam peni-

laian di K-13. Karena bila sistem penilaian itu mengunakan persis seperti K-13, banyak guru yang bingung. Pasalnya sistem penilaian K-13 ini agak rumit dan memiliki perbedaan jika dibandingkan dengan KTSP sebelumnya. "Saya lihat selama ini pemahaman guru masih kurang akan K-13, jadi per-

lu ada pelatihan lagi untuk mempertajam mereka dan perlu ada pendamping K13. Namun demikian saya bersama guru kerap mengadakan sharing dan diskusi bersama membahas permasalahan dihadapi, serta kita upayakan pelatihan intern bersama guru yang sudah mendapat pelatihan dari Disdik dijadikan tutor sebaya," jelas-

nya. Diakui Trisilo, berdasarkan evaluasi dirinya, bahwa penerapan K-13 di sekolahnya itu belum maksimal, baru 70 persen dilaksanakan dikarenakan keterbatasan sarana dan input siswa dimiliki. "Kalau untuk penerapan SPM telah kita jalankan dengan baik, namun untuk K-13, belum 100 per-

sen dijalankan dikarenakan keterbatasan fasilitas, kemampuan guru, juga input anak didik yang masuk rendah. Makanya kita terus memotivasi guru dan anak, serta memfasilitasi buku yang dibutuhkan agar bisa dijadikan reverensi mereka. Tapi itu tadi, minat baca guru yang sangat kurang," ucapnya. ***

UPACARA BENDERA — Siswa-siswi SMPN 34 Batam saat menggelar upacara bendera rutin pada hari Senin bersama Kodim 0316/Batam. Saat itu yang menjadi inspentur upacara adalah Kapten Inf HP Bangun. HUMAS SMPN 34 BATAM

Pengurus OSIS Itu harus Tangguh dan Berkarakter

Koleksi Busana Siswi SMK Tampil di Hongkong KOLEKSI busana karya empat siswi berhasil mencuri perhatian pada Asia’s Fashion Spotlight di Hongkong, pekan lalu. NET

JAKARTA (HK) — Koleksi busana karya empat siswi SMK berhasil mencuri perhatian pada Asia’s Fashion Spotlight di Hongkong, Rabu (7/9) lalu. Mereka menampilkan desain busana terbaiknya di hadapan para pelaku dan ikon industri fashion asal Asia, Eropa, dan Amerika Serikat di panggung utama fashion show tersebut. Keempat siswi SMK asal Kudus itu adalah Risa Maharani, Nafida Royyana, Nia Faradiska, serta Rania. Keikutsertaan mereka tak lepas dari program dukungan Bakti Pendidikan Djarum Foundation bersama Indonesia Fashion Chamber (IFC) dan Ditali Cipta Kreatif. Untuk itu, sebelum bertolak ke Hongkong, para siswa itu terlebih dulu diseleksi dan mendapat pen-

dampingan intensif berkonsep inkubasi selama 4 bulan. Mengusung brand Zelmira, keempat siswi tersebut mengangkat tema "Revive" yang menampilkan busana gaya urban modest wear yang dipadukan dengan penggunaan kain batik serta bordir bernuansa Indonesia. Zelmira juga menjadi satu-satunya penampil yang mengangkat modest fashion wear di ajang ini. "Rasanya masih tidak percaya bisa membawa identitas Indonesia ke panggung utama seperti ini. Di sini kami makin banyak belajar bahwa menjadi desainer itu tidak bisa hanya mengandalkan kreativitas, tetapi juga perlu kemampuan mengembang-

kan bisnis," ujar Risa. Asia’s Fashion Spotlight Hongkong 2016 merupakan pertunjukan mode dan penjualan produk mode yang diikuti sekitar 200 merek mode, termasuk dari Indonesia. Risa menceritakan, sehari sebelum pentas digelar, mereka telah menerima surat resmi untuk melakukan business matching dari pembeli asal Jepang dan India. Bahkan, usai pergelaran hari pertama, pesanan serupa juga datang dari Malaysia. Konsulat Jenderal RI untuk Hongkong Tri Tharyat mengatakan potensi dan kreatifitas para siswa SMK tersebut layak mendapat tempat dan panggung di ajang internasional yang lebih banyak lagi. (kcm)

TEMANGGUNG (HK) — Pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) harus tangguh dan berkarakter karena diharapkan mampu mengampu berbagai kegiatan sekolah sekaligus sebagai jembatan antara sekolah dengan lingkungan sekitar, kata Kepala SMPN 1 Gemawang Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Sigit Maryuanto.

"Guna mewujudkan hal tersebut, kami menyelenggarakan latihan dasar kepemimpinan siswa (LDKS) bagi para calon pengurus OSIS di sekolah kami," katanya di Temanggung, Rabu. Ia menuturkan hal tersebut usai memberikan materi LDKS bagi 40 siswa calon pengurus OSIS perwakilan dari kelas VII dan VIII di sekolah terse-

but. Ia menuturkan Indonesia tengah dihadapkan dengan berbagai permasalahan sosial yang cukup pelik, mulai dari korupsi, narkoba, kenakalan remaja, hingga menurunnya moral para pemuda sehingga harus cepat diambil langkah pembenahan lewat pembentukan generasi penerus yang berkarakter. Ia mengatakan den-

gan pribadi yang andal, diharapkan pengurus OSIS mampu menjadi wadah aspirasi bagi siswa lain sekaligus motor penggerak sekolah dan lingkungan sekitar. "Tidak hanya diharapkan mampu mengemban tugas internal sekolah, mereka juga kelak diharapkan mampu menjadi pemimpin masa depan," katanya. (kcm)

NET

PENGURUS OSIS terpilih saat diambil sumpahnya oleh Pembina OSIS di salah satu SMA. Pengurus OSIS ini harus tangguh dan berkarakter.

Terapkan Kebijakan Full Day School, Tunggu Keputusan Tertulis SOLO (HK) — Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Solo melalui Kepala Dinas Dikpora Solo, Etty Retnowati memilih menunggu hasil keputusan dari pusat terkait penerapan full day school. Bahkan sam-

pai saat ini, ungkap Etty, belum ada pemberitahuan resmi secara tertulis, informasi baru diperoleh dari pemberitaan di media massa. "Kita tetap menunggu keputusan tertulis dari pusat. Sampai saat ini belum

ada (terkait pelaksanaan uji coba full day school)," jelasnya, Rabu (22/9). Karena belum menerima pemberitahuan secara tertulis maka Dikspora kota Solo juga belum mengetahui secara pasti apakah Solo menjadi sa-

lah satu kota yang akan ditunjuk sebagai salah satu lokasi uji coba full day school. Namun jika itu benar, lanjut Etty, pihaknya merasa siap namun masih harus diperhatikan juga untuk mempertimbang-

kan kesiapan sekolah terkait sarana dan prasarana sekolah. Sehingga murid merasa nyaman selama berada di sekolah. Terutama untuk sekolah-sekolah negeri yang ada di Kota Solo. "Ada beberapa sekolah

negeri yang bisa (mampu) untuk pelaksanaan full day school. Namun tetap harus melihat kesiapan sekolah, terutama dari sisi sarana prasarana sekolah," papar Etty. Pihaknya juga mengakui sekolah negeri di Kota

Solo banyak yang belum siap untuk program full day school. Berbeda dengan sekolah swasta yang sejak awal sudah dikonsep untuk sistem full day school, bahkan dimulai dari tingkat SD sampai SMA. (oke)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081275412761. Editor : Arment, Layout : Mario


5

opini

Kamis, 22 September 2016

Napi Batam Kabur PERISTIWA kaburnya narapidana (napi) Ilhamsyah Putra alias Apok alias Koko Limgon, napi Lapas Batam merupakan salah satu wujud keprihatinan kita. Apok dilaporkan kabur dari Rumah Sakit Badan Pengusahaan Batam (RSBP) di Sekupang, kemarin dengan memanfaatkan kelemahan petugas yang sedang shalat magrib di lokasi rumah sakit tersebut. Napi

kasus Narkoba itu dibawa ke rumah sakit untuk berobat penyakit kanker usus yang dideritanya. Hingga sekarang petugas Lapas Batam sedang memburu napi yang divonis hukuman 7 tahun penjara itu. Mengapa kaburnya napi itu masih terus terjadi. Sebelum Apok kabur dan mencuat di media, sudah banyak peristiwa kaburnya Napi di Batam. Masyarakat

belum lupa akan kasus 19 napi kabur di Rutan Klas 2A Batam pada 2015 lalu. Selain itu kasus kaburnya 11 napi di Rutan Baloi Batam pada 2013 lalu. Kasus kaburnya napi ini bukan hanya sekali saja terjadi, tapi sudah berulangkali. Khusus untuk Napi Apok memang sampai saat ini belum ditangkap. Sementara sebagian napi yang kabur lainnya memang sudah ditangkap polisi dan petugas sipir. Namun demikian, dari

kejadian ini sangat wajar publik mempertanyakan, ada apa dengan petugas sipir kita? Kenapa begitu mudahnya napi kabur?. Berbagai opini muncul di ranah publik. Ada yang mengatakan, napi bisa kabur karena ada kongkalikong dengan petugas. Artinya, tidak mungkin mereka bisa kabur tanpa bantuan petugas . Ada juga yang menyebut, petugas melakukan kelalaian karena tidak fokus dalam mengawasi para napi.

Kelalaian dan kelengahan petugas itu dimanfaatkan napi untuk kabur. Meski demikian, apapun alasannya tidak boleh ada satupun napi yang bisa kabur dari penjara atau dibawa keluar untuk berobat dan lainnya. Publik tidak bisa menerima unsur kelalaian petugas menjadi pembenaran kaburnya napi tersebut. Petugas sipir harus bertanggungjawab jika ada napi kabur, dan layak mereka diberikan sanksi. Dengan

Dayang Saing PTS Islam Bahkan, dari deretan 10 besar, hanya empat PTS Islam yang terdaftar dan sisanya didominasi PTS nonIslam. Hal ini tentu saja akan memengaruhi reputasi PTS Islam itu sendiri. Reputasi sebuah organisasi jasa, terutama jasa pendidikan tinggi, sangat penting karena akan menjadi salah satu acuan penilaian kualitas bagi penggunanya. Dalam pemeringkatan PTS yang dilakukan setiap tahun itu, Kemenristekdikti menggunakan empat komponen penilaian. Pertama, kualitas sumber daya manusia. Kedua, kualitas manajemen. Ketiga, kualitas kegiatan mahasiswa. Keempat, kualitas penelitian dan publikasi ilmiah. Jika diteliti lagi, ternyata keempat komponen penilaian itu bermuara pada kualitas sumber daya manusianya, termasuk kualitas mahasiswanya. Kualitas input inilah yang bersamasama dengan kualitas proses akan menghasilkan output yang berkualitas. Dengan jumlah penduduk Indonesia yang sebagian besar beragama Islam, logikanya tidak sulit bagi PTS Islam mencari input terbaik. Oleh karena itu, perlu dipertanyakan, ke mana saja calon-calon mahasiswa terbaik berada? Apakah calon mahasiswa yang berkualitas ini memang ada, tapi masih raguragu bergabung dengan PTS Islam? Atau, PTS Islam itu yang dipersepsikan kurang berkualitas? Atau, kualitas yang sudah ada tidak dikomunikasikan dengan baik sehingga para pemangku kepentingan tidak mengetahuinya? Untuk itu, diperlukan

Kolom Publik “.. DAN bekerjalah, Wahai Keluarga Daud, sebagai (ungkapan) syukur (kepada Allah) (QS 34;14). Banyak yang memberikan gambaran jika orang Islam yang baik dan taat adalah semata-mata dari berapa banyak dia shalat sunat, berdoa, berdzikir, dan ibadah lainnya. Sangat jarang orang mengaitkan ketaatan beragama misalnya dengan bagaimana dia giat bekerja, tegar berusaha, rajin di laboratorium atau berperilaku hemat. Bahkan kadang orang yang “terlalu” giat bekerja dicap sebagai orang yang jauh dari agama. Tentu benar, ketaatan beribadah (dalam arti ritual) menjadi syarat mutlak ketaatan seseorang. Namun, sesungguhnya kalau kita kaji lebih dalam, Islam adalah agama yang sangat menjunjung tinggi kerja, amal saleh (yang artinya perbuatan baik), atau action. Kerja adalah bagian penting dari ibadah. Islam Adalah Agama Kerja Kalau kita perhatikan ibadah (ritual) dalam Islam memiliki bentuk yang sangat khas. Apa itu? Ibadah dalam Islam sangat dinamis dan penuh dengan gerakan-gerakan. Contoh Haji, sebagai ibadah paripurna seorang muslim.

ANEH rasanya membaca SK Kemenristekdikti No 492.A/M/Kp/ VIII/2016 tentang Pemeringkatan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) di Indonesia tahun 2015. Pada tiga baris pertama, daftar namanama perguruan tinggi swasta terkemuka itu tidak satu pun PTS Islam.

Oleh: Ken Sudarti Dosen FE Unissula Semarang upaya serius untuk mencari penyebabnya. Kalaupun diasusmsikan kualitas PTS Islam sudah mumpuni, perlu diupayakan cara mengomunikasikan keunggulan PTS Islam itu sehingga tidak ada keraguan bagi calon mahasiswa untuk memilihnya. Jika kita mengacu pada karakteristiknya, perguruan tinggi termasuk organisasi jasa yang mempunyai sifat intangibility (tidak berwujud). Sifat yang melekat pada jasa ini menyebabkan proses pilihannya menjadi berisiko tinggi. Pada saat mendaftar di suatu perguruan tinggi, calon mahasiswa belum mengetahui kualitas produk jasa intinya. Mereka hanya dapat "meraba" sinyal-sinyal kualitas itu dari hal yang bersifat fisik, seperti akreditasinya, gedungnya, daftar nama-nama dosennya, peralatannya, dan mengevaluasinya bersamasama dengan informasi dan rekomendasi dari beberapa pihak tepercaya. Rekomendasi merupakan pertukaran informasi, baik positif maupun negatif, yang dilakukan secara informal antarindividu mengenai suatu produk. Rekomendasi juga diartikan sebagai menyarankan dan atau menga-

jak untuk bergabung. Rekomendasi ini sangat penting dalam memengaruhi sikap dan perilaku seseorang. Kekuatan rekomendasi dari mulut ke mulut berasal dari kenyataan bahwa orang menganggap sumber-sumber komunikasi personal lebih dipercaya daripada sumber komunikasi lainnya, seperti iklan TV dan radio. Di antara sumber rekomendasi itu, yang paling tepercaya untuk mengomunikasikan sebuah perguruan tinggi adalah yang dilakukan alumninya. Alumni dipercaya sebagai pihak paling kredibel dalam memberikan informasi, bahkan lebih akurat dibandingkan promosi yang dilakukan perguruan tinggi itu sendiri. Alumni yang sukses merupakan bukti nyata kualitas proses sebuah perguruan tinggi. Alumni yang sukses juga memainkan peran penting dalam membentuk opini publik dan dapat menjadi live brand perguruan tinggi. Live brand bisa digunakan sebagai jembatan ingatan seseorang terhadap almamaternya. Untuk itu, alumni perlu didorong untuk bersedia secara sukarela menyebarkan hal-hal baik tentang kampusnya.

Selama ini yang dibahas dalam banyak diskusi, minat merekomendasikan dari para alumni ini hanya dipahami sebagai hasil respons emosional sebagai akibat kepuasan yang mereka terima dari pihak kampus dan belum dipahami sebagai respons spiritual di mana para alumnus memaknainya sebagai komunikasi dakwah. Komunikasi dakwah adalah bentuk komunikasi yang hasilnya tidak hanya diperoleh di dunia, tapi menjadi persembahan terbaik bagi Tuhannya. Bentuk komunikasi seperti ini sudah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW dengan sifat tablighnya. Dalam Alquran surah Ali Imran ayat 104, komunikasi dakwah diartikan sebagai keinginan menyebarkan hal-hal baik. Lebih dalam lagi, komunikasi dakwah mengarah pada ajakan kepada kebaikan dan mencegah kepada kemungkaran. Komunikasi dakwah ini harus dimaknai oleh alumni PTS Islam sebagai syiar Islam dan sebagai perjuangan untuk mambantu almamaternya mendapatkan "bibit unggul" dalam upaya menciptakan generasi khaira ummah. Sebuah generasi terbaik, yang

Implementasi Haji dalam Membangun Semangat Juang Haji adalan ibadah total tapi, harus disertai dengan action, sangat penuh den- amal shaleh, kerja, action. gan gerakan fisik. Kalau Tidak cukup iman saja tetashalat meski penuh gera- pi harus dimanifestasikan kan namun di tempat saja, dengan amal. Cukuplah, maka haji geradinukilkan surat kannya melintasi Al-Ashr untuk metempat yang jauh. wakili ayat-ayat Begitu juga puasa tentang iman dan dan zakat, semuamal sholeh. anya action. “Demi masa. Ibadah adalah Sesungguhnya mapenghambaan kenusia itu benarpada Allah SWT. benar dalam keruTapi, semua ibadah gian, kecuali orkita harus memiliki ang-orang yang beimplikasi kerja, riman dan mengerUtrianto Bahkan tata urujakan amal saleh tan ibadah selalu terkait dan nasehat menasehati dengan kerja. Haji diawali supaya mentaati kebenadengan wukuf (berdiam di- ran dan nasehat menaseri), dilanjutkan dengan ta- hati supaya menetapi kesawaf, melempar jumrah, dan baran.” saí. Semuanya action. Bekerja bukan hanya Semua kegiatan iba- dianjurkan untuk memberi dah memiliki benang mer- manfaat kepada manusia, ah yang sama. Kegiatan tetapi juga sangat dipuji ibadah adalah merupakan jika bermanfaat bagi mapenyucian jiwa, pengisian khluk yang lain. Rasulullah dengan sifat-sifat suci Al- S.A.W. bersabda, “Seorang lah, pengagungan dan ber- muslim yang menanam akomunikasi dengan Allah, tau menabur benih, lalu yang harus diwujudkan ada sebahagian yang dimadalam amal shaleh – kerja- kan oleh burung atau manusia, atapun oleh binakepada sesama. AlQur'an dalam banyak tang, nescaya semua itu ayat menyebutkan bahwa, akan menjadi sedekah bagiman saja tidak cukup, te- inya” (Riwayat Bukhari,

Muslim dan Ahmad). Kalau demikian, mengapa bangsa muslim kini justru identik dengan bangsa yang malas? Tidak dapat dipercaya, tidak disiplin, kurang etos kerja bahkan korup? Ini kenyataan yang harus disikapi dan menjadi tugas kita bersama untuk memperbaiki. Mulai dari diri sendiri. Ternyata kini kita bekerja jauh dari semangat dan nilai-nilai Islam dan teladan, para pendahulu kita. Kita juga memandang agama dengan cara yang salah. Kita menganggap kerja dan ibadah adalah dua hal yang berbeda dan terpisah. Akibatnya adalah sikap mendua (split personality) dalam bekerja. Maka kini kita dapati kenyataan aneh seperti orang yang rajin beribadah (ritual) namun rajin juga menilap aset kantor, bahkan milik masyarakat, tidak jujur, atau suka main terabos. Kita sudah shalat, namun shalat kita belum mampu membangun karakter sehingga mampu mencegah dari perbuatan keji dan munkar. Kita belum bisa menjadikan puasa sebagai

tidak hanya kompeten dalam bidangnya, tapi memiliki akhlak mulia dan manjadi suri teladan bagi masyarakat di sekitarnya. Pertanyaan selanjutnya: bagaimana caranya agar para alumnus dari PTS Islam ini bersedia sukarela mengomunikasikan keunggulan kampusnya kepada calon mahasiswa? Pastinya, mereka harus dipuaskan terlebih dahulu. Kepuasan relasi ini tergantung dari kesesuaian kontribusi organisasi dalam membantu seorang individu mencapai tujuan mereka. Kepuasan ini semakin mendekatkan alumni dengan kampusnya. Individu akan merasa dekat jika organisasi tersebut membantu mereka mencapai tujuan personal dan jika puas dengan tawaran organisasi tersebut (Mael dan Ashforth, 1992). Hong dan Yang (2009) juga menyatakan, jika tawaran organisasi membantu seseorang mencapai yang mereka inginkan, kemudian dia puas tawaran tersebut, dia akan merasa semakin dekat dengan organisasi tersebut. Untuk dapat menghasilkan alumni yang punya minat tinggi dan secara sukarela melakukan dakwah, dapat dimulai dari proses belajar mengajarnya. Mahasiswa harus dipuaskan emosional ataupun spiritualnya. Kampus dan orang-orang di dalamnya menjadi rumah dan anggota keluarga kedua yang saling membantu, saling menguatkan, dan saling ber-fastabiqul khairat. Kesan yang memorable inilah yang akan menciptakan pemahaman bahwa "Aku adalah kampusku dan kampusku adalah aku". (rpc)

Oleh: Utrianto, Pendidik, anggota Persatuan Mubaligh Batam (PMB) perisai kita melawan tarikan nafsu-nafsu yang rendah. Kita belum mampu menjadikan haji sebagai total pengabdian kepada Allah SWT. Akhirnya, marilah kita jadikan setiap ayunan langkah kita dalam bekerja sebagai zikir kita kepada Allah SWT. Kita jadikan setiap gerakan tangan kita dalam bekerja sebagai tasbih kita kepadaNya. Kita jadikan setiap ucapan dan pikiran dalam bekerja sebagai sujud dan syukur kita kepada Rabbul Izzat Haji adalan ibadah total action, sangat penuh dengan gerakan fisik. Kalau shalat meski penuh gerakan namun di tempat saja, maka haji gerakannya melintasi tempat yang jauh. Begitu juga puasa, zakat, semuanya action. Ibadah haji merupakan rukun Islam yang kelima yang disyaratkan bagi muslim yang mampu. Ibadah haji termasuk ibadah yang mengandung unsur nilai sosial, etika yang tinggi, sehingga bagi haji yang mabrur akan meningkatkan transformasi sosial yang tinggi, dan etos kerja yang meningkat serta keteladanan bermasyarakat. Wallahu'Alam. ***

demikian para petugas akan lebih mengawasi secara ketat napi binaannya. Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly selalu mengatakan, akan menindak tegas petugas rumah tahanan (rutan) dan lembaga pemasyarakatan (lapas) apabila diketahui lalai dalam menjalankan tugasnya yang mengakibatkan tahanan kabur dari penjara. Dalam kasus ini, kita pun harus mengakui lemahnya pengawasan. Jika manajemen

pengawasan tahanan dan narapidana kuat, tidak mungkin napi bisa melarikan diri. Kasus kaburnya Apong harus menjadi pelajaran berharga bagi petugas dan seluruh jajaran Kemenkumham. Setidaknya publik meminta petugas penjara untuk fokus menjaga napi binaannya. Jangan lalai dalam mengawasi napi. Sebab napi adalah orang-orang yang selalu memanfaatkan kelalaian dan kelemahan petugas. Semoga.***

C akap B ijak "KESAKITAN membuat Anda berpikir. Pikiran membuat Anda bijaksana. Kebijaksanaan membuat kita bisa bertahan dalam hidup." (John Pattrick, Penulis)

"ORANG yang bisa menggunakan dan menyimpan uang adalah orang yang paling bahagia, karena ia memiliki kedua kesenangan." (Samuel Johnson, Penulis)

Resensi Gadis Jeruk Judul : Gadis Jeruk Penulis : Jostein Gaarder Penerjemah : Yuliani Liputo Penerbit : Mizan Pustaka Cetakan : Juli 2011 (Gold Edition) Tebal : 252 hlm “BAGAIMANA perasaan Anda jika mendapat surat dari Ayah Anda yang meninggal sebelas tahun yang lalu? Bingung,tentunya”. Ini sebuah kisah tentang seorang anak laki-laki bernama Georg Roed, di usia-nya yang ke lima belas tahun ia mendapat surat warisan dari sang ayah, Jan Olav. Surat panjang itu berisi kenangan hari-hari yang dilalui Ayah bersama dirinya. Namun yang terutama adalah cerita Ayah tentang seorang gadis jeruk. Siapakah ia? Dan mengapa Ayah bertanya tentang Teleskop Ruang Angkasa Hubble? Apa hubungan gadis jeruk dengan Teleskop Ruang Angkasa Hubble? Gadis jeruk adalah sebutan Jan Olav untuk seorang gadis cantik bernama Veronika, yang mengenakan mantel kulit berwarna oranye. Gadis itu ditemuinya pertama kali ketika mereka berada di dalam trem. Gadis itu memeluk erat sebuah kantong yang berisi jeruk-jeruk. Namun yang teristimewa dari gadis itu adalah ada sesuatu yang magis dan memikat tapi tak terjelaskan. Sejak itu Jan Olav tidak bisa melupakan si gadis jeruk. Jan Olav mengejar si gadis jeruk kemanapun. Gadis jeruk dan Jan Olav tahu mereka mempunyai peraturan yang harus mereka tepati bersama. Aturan yang mesti mereka lakukan atau hindari, tanpa perlu memahaminya atau bahkan tak perlu membicarakannya. Kisah mereka adalah dongeng yang juga kita, manusia jalani dalam kehidupan di dunia. “Bukankah dunia ini hanya sebuah dongeng panjang? Dongeng besar yang kita merupa-

kan bagian-bagiannya, puzzle besar yang mana kamu dan aku hanya merupakan beberapa keping kecilnya. Dongeng itu pun punya hukum dan peraturan tertentu yang tidak bisa kita kita mengerti, yang bisa kita sukai atau benci, tapi mau tidak mau harus kita ikuti.” Dan sebagai sebuah dongeng tentu mempunyai akhir. “Dongeng hebat apakah yang sedang kita jalani dalam hidup ini, dan yang masing-masing dari kita hanya boleh mengalaminya untuk waktu yang sangat singkat? Mungkin teleskop ruang angkasa akan membantu kita untuk mengerti lebih banyak tentang hakikat dongeng ini suatu hari. Barangkali, di luar sana, di balik galaksi-galaksi, terdapat jawaban apa sebenarnya manusia itu.” Teleskop Angkasa Hubble adalah teleskop luar angkasa yang berada di orbit bumi. Sebagian besar benda-benda angkasa yang dapat ditemukan dan berhasil diidentifikasi adalah berkat jasa teleskop Hubble ini. Termasuk di antaranya lubang hitam, galaksi, supernova, sampai tabrakan bintang. Teleskop ini telah mengambil gambar-gambar yang menakjubkan tentang masa lalu alam semesta. Bagaimana mungkin? Walau terdengar absurd inilah penjelasannya: “Sesungguhnya melihat ke ruang angkasa itu sama dengan melihat ke masa lalu” Jika kita melihat planet yang jaraknya 100 juta tahun cahaya itu sama artinya kita melihat masa kehidupan planet itu di 100 juta tahun yang silam. Bukankah menakjubkan? Bahkan teleskop ruang angkasa Hubble nyaris bisa melihat langsung ke dentuman besar ketika ruang dan waktu tercipta. Manusia akan terus mencari jawaban tentang hakikat dirinya, melalui bintang-bintang, planet, galaksi, dan seluruh kehidupan di alam semesta. Entah sampai kapan. (ben)

Pemkab-Pertamina Tata Ulang Pasokan BBM -Emang sebelumnya ada yang salah ya Pak Cik

√ 243 Kasus Potensi Kerugian Daerah -Buktikan aja Pak Cik di pengadilan REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

PP o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layout : Hestu Purwanto


CMYK

6

iklan

Kamis, 22 September 2016

CMYK

Editor: Helmi rizal


7

sambungan

Kamis, 22 September 2016

Awang Terima ..... (PT Tiara Mantang, PT Bangun Kepri Sukses dan PT Cipta Niaga Mandiri). Demikian pengakuan Awang dihadapan majelis hakim dalam sidang kasus reklamasi Tiban Utara, Rabu (21/9) di Pengadilan Negeri (PN) Batam. Di depan Majelis Hakim yang diketuai, Edwar Harris Sinaga dengan Endi Nurindra Putra dan Egi Novita (hakim anggota) membeberkan, ketika menerima order penimbunan di Tiban Utara seluas 6,7 hektar. Pihaknya menyerahkan pengurusan izin itu kepada Sekretaris DPC HNSI Kota Batam, Firmansyah dan Afuan yang menjadi Komisaris PT Powerland. Tapi “dalam perjalalan, izin itu tidak kunjung keluar sampai aktifitas penimbunan dihentikan Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (Bapedal) Kota Batam. "Masalah Pembayaran saya langsung dengan Abob. Namun segala urusan perizinan oleh Afuan dan Firman yang mulia," kata Awang Herman. Selanjutnya, pengerjaan penimbunan diberikan kepada PT Tiara Mantang, PT Bangun Kepri Sukses dan PT Cipta Niaga Mandiri. Pembayarannya, dilakukan di depan Notaris oleh Firman dan dirinya tinggal menandatangani. Tetapi, lanjut dia di pertengahan jalan, Januari 2013 pemotongan bukit untuk menimbun wilayah Tiban Utara, kelurahan Uban, kecamatan Lubuk Baja dihentikan oleh Bapedal Batam. Sebab sama sekali belum memiliki izin. Sehingga pekerjaan 6.7 hektar dihentikan. Sedangkan sisa

sambungan Hal. 1 uangnya dikembalikan kepada Direktur PT Powerland, Abob secara langsung. Sementara adanya tertuang dalam perjanjian jika dirinya yang mengurus izin adalah tidak benar. Pihaknya cuma menandatangani, namun pekerjaan dilakukan oleh Firman. "Saya hanya tanda tangan saja yang mulia tetapi isinya tidak saya baca," ujarnya. Sementara itu, Direktur PT Tiara , Ahmad Mipon mengaku jika dirinya mendapat order penimbunangan kurang dari 5 hektar dari PT PT Putra Setokok Mandiri milik Awang Herman. Begini. Kami punya lokasi bukit. Sehingga kelebihan tanah dari lahan saya tawarkan untuk penimbunan. Setuju, pihak PT Setokok membayar 2.000 ribu meter kubik. "Kami punya lahan di sana 14 hektar kebetulan tanahnya berlebih, yang mulia," kata Mifon. Lebih jauh disampaikan, walaupun pihaknya tidak memiliki amdal, namun pengerjaan reklamasi itu sempat dikerjakan. Tapi sayangnya pihaknya belum mendapatkan sisa pembayaran pekerjaan yang sudah selesai sebesar Rp960 juta," kilahnya. Dalam perjanjian tertuang dalam akte notaris no 1206 pasal 9 disebutkan bahwa saudara Awanglah segalanya pengurus perizinan termasuk Amdalnya dan itu diatur semua dalam notaris. Katanya, Pulau Mentiang tidak tidak ikut ditimbunnya, namun Tiban Selatan bagian laut yang kami timbun. Kenal

Gubernur Terlalu..... September ini Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kepri, sudah akan menyampaikan hasil evaluasinya. "Kita harus akui Lingga cukup banyak masalah soal perizinan tambang. Namun pemerintah daerah sedang semagat membenahi itu, agar kedepan investasi yang ada di daerah ini sehat. Tapi kalau Provinsi juga tidak mendukung, maka upaya daerah akan sia-sia," tuturnya. Dia mengatakan, Kementrian ESDM telah menginstruksikan kepada tiap daerah yang memiliki usaha petambangan agar menertibkan seluruh prosedur perizinannya dan mencabut seluruh izin bermasalah selambat-lambatnya Januari 2017. Hal itu, menurutnya, mampu memicu pemerintah Provinsi Kepri dan kabupaten/kota saling dukung untuk menjalankan instruksi dari Kementrian ESDM tersebut. "Kami berharap ini menjadi momen bagi Kabupaten Lingga membenahi permasalahan izin tambang yang pernah ada. Kerugian menyangkut masalah ini juga sudah sama-sama kita rasakan. Kita juga tersandra oleh penguasaan lahan dari investasi negatif tersebut," tutur anggota

sambungan Hal. 1 dewan yang beberapa bulan lalu membidangi pertambangan di Komisi II DPRD Lingga. Dia berharap, Distamben Kepri mampu menyelesaikan evaluasi sesuai target waktu hingga akhir bulan ini, dan menyampaikan rekomendasi ke Gubernur untuk mengeluarkan kebijakan pencabutan seluruh izin tambang cacat hukum. Sebelumnya, PT Growa Indonesia yang berlokasi di Desa Tanjung Irat Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga, berencana memulai operasi produksi karena telah mengantongi izin dari Gubernur Kepri. â•œAcuan keluarnya perpanjang IUP pasir darat dari Pemprov Kepri, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Lingga Nomor 177/KPTS/VII/2015,â•• kata Humas PT GI, Hamzah Jasman, dalam jumpa pers di Tanjungirat, Jumat (9/9) lalu. Sementara itu, menurut penilaian Investigator Ditjen Minerba Kementrian ESDM, Buana Sjahboeddin SH MH, dalam dialognya bersama Bupati Lingga di Jakarta, Kamis (15/9), bahwa SK Gubernur Kepri tentang perpanjangan izin PT GI pada 30 Agustus 2016, cacat hukum. Buana menyarankan Gubernur

Kloter 5 ..... orang, Pekanbaru 90 orang dan Petugas Kloter 5 orang. "Ada dua jamaah yang wafat di Tanah Suci a.n Fatma D dan a.n Said Usman. Lalu ada tiga jamaah yang mutasi, yakni Suharson dari Kloter 6, Zulkarhani Umar Hani Bin Umar Hani dari Kloter 9, dan Gustina Mailis Ali Bain dari Kloter 9. Jadi, jumlah yang kembali saat ini adalah 448 jamaah," jelas Syahbudi. Kembali mengingatkan, khusus untuk Kloter 5 dan Kloter 4 Debarkasi Batam, kedatangannya kembali ke Tanah Air tepat tengah malam. Menurut Syahbudi hal itu lebih disebabkan oleh slot time penerbangan di Arab Saudi yang sangat padat. "Sedangkan 18 kloter lainnya, rata-rata tiba di Batam pada siang hari dan hanya beberapa kloter yang tiba habis maghrib," jelas Plh Kabid Haji dan Umrah Kementerian Agama Kepri ini. “ Pesawat yang membawa jamaah Kloter 5 landing di Bandara Hang Nadim sekitar pukul 23.22 WIB. Sesampainya di bandara, seluruh jamaah diarah-

Kepri segera mencabut izin tersebut karena dalam Pasal 93 ayat (1) Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009 tentang Minerba, sangat jelas diatur Pemegang IUP dan IUPK tidak boleh memindahkan izinnya kepada pihak lain. Menurutnya, prosedur perizinan PT GI tersebut sejak awalnya sudah keliru dan banyak melanggar UU Nomor 4 tahun 2009 tentang Minerba. "Kalau kita lihat datanya, yang mengajukan perpanjangan IUP Operasi Produksi adalah PT Sei Sebar Utama. Kemudian yang diberi IUP Operasi Produksi oleh Bupati Lingga, Daria adalah PT GI. Ini jelas keliru," ujarnya. Selain melanggar UU Menirba, lanjut Buana, pemberian IUP Operasi Produksi kepada PT GI oleh Bupati Lingga, Daria, tertanggal 10 Juli 2015, juga bertentangan dengan UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.  "Berdasarkan UU 23 Tahun 2014, terhitung sejak bulan Oktober 2014, kewenangan di bidang pertambangan dialihkan dari Pemerintah Kabupaten/Kota kepada Pemerintah Provinsi. Ini jelas cacat hukum dan harus segera dicabut oleh Gubernur," ungkapnya. (ant)

sambungan Hal. 1 kan menuju ruang tunggu internasional untuk dilakukan pemeriksanaan suhu tubuh melalui thermal scanner, pemeriksaan buku kesehatan, selanjutnya selepas proses keimigrasian, jamaah di bawa ke Asrama Haji Batam. Sesampainya di Asrama Haji Batam, jamaah Kloter 5 mendapat suguhan welcome drink yang telah disediakan oleh PPIH Debarkasi Batam seraya dilanjutkan prosesi penyambutan Jamaah Haji. "Untuk diketahui, saat memantau kesehatan jamaah haji yang baru kembali dari Tanah Suci, Bidang Kesehatan PPIH Embarkasi Batam memasang alat pemindai suhu tubuh (thermal scanner) di Bandara Hang Nadim Batam yang diletakkan di area yang akan dilalui jamaah haji setelah keluar dari pesawat. Alat ini akan berbunyi bila suhu tubuh jamaah haji mencapai 37,05 derajat celcius." Syahbudi juga mengutarakan, sampai kemarin, Jamaah Haji Debarkasi Batam yang wafat sudah 11 orang. "Dari Riau sebanyak enam

Jadi Promotor ..... "Ini album ketiga, album baru, meteri-materinya baru, jadi pasti semuanya akan berbeda, secara konsep pastinya jauh lebih matang, jauh lebih kental Raisa-nya, secara musik, secara visual, interaksi dan lainlain lebih Raisa banget," ujar dia. "Terus pertama kalinya mengadakan konser sendiri, biasanya kalau tur ikut sama

dengan Abob setelah penimbunan dan Afuan kenalpun setelah kejadian. Ketua Majlis Hakim meminta terhadap JPU agar menghadirkan Abob dalam keterangan saksi berikutnya. Persidangan menghadirikan Abob dijadwalkan, 29 september 2016 untuk mendengarkan keterangan saksi. Kuasa Hukum terdakwa, Afuan, Adris SH M mengatakan, fakta persidangan jelas bahwa apa yang disampaikan saksi Awang Herman tidak terbukti karena dalam kontrak jelas sudah ditanda tangani dia sendiri melalui notaris. "Kkami yakin klien kami tidak melakukan hal demikian dan kami sependapat terhadap majlis hakim untuk menghadirkan saksi Abob di persidangan berikutnya karena merupakan direktur PT Powerland sedangkan klian kami hanya komisaris dengan sahamnya hanya 5 persen," katanya. Artinya segala keputusan perusahaan tentunya ditangan direktur dan kami juga berharap menghadirkan Abob agar jelas di persidangan," pungkasnya. Seperti diketahui, terdakwa Afuan bersama-sama dengan saksi Achmad Mahbub alias dituduh melakukan proses reklamasi ilegal pada 2013-2012 di Tiban Utara. Aktifitas itu dinilai telah melanggar pasal 36 ayat (1) UU No.32 tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup yaitu setiap usaha dan atau kegiatan yang wajib memiliki amdal atau UKL/UPL wajib memiliki ijin lingkungan.

jamaah, Jambi 3 orang, dan Kalimantan Barat 1 orang. Sedangkan satu lagi, a.n Kamiani Kacau Lalit, wafat sebelum berangkat ke Tanah Sudi. Almarhum wafat saat dirawat di Rumah Sakit Badan Pengusahaan Batam di Sekupang, Batam, jelasnya lagi. "Sedangkan secara rekapnya, jamaah yang wafat di Kloter 2 sebanyak 1 orang, Kloter 5 sebanyak 2 orang, Kloter 6 sebanyak 2 orang, Kloter 9 sebanyak 1 orang, Kloter 10 sebanyak 1 orang, Kloter 11 sebanyak 1 orang, Kloter 17 sebanyak 2 orang, dan Kloter 19 sebanyak 1 orang," pungkas Syahbudi. Dengan tibanya jamaah Kloter 5, maka total Jamaah Haji Debarkasi Batam yang sudah tiba di Tanah Air sampai dengan hari ini berjumlah 2.232 orang. Sementara Kloter 6, dijadwalkan akan tiba di Batam, besok, Jumat (23/9) sekitar pukul 12.35 WIB. Kloter 6 merupakan jamaah gabungan dari Indragiri Hilir dan Kabupaten Meranti dengan jumlah 442 orang. (fhy)

sambungan Hal. 1 acara yang sudah ada di mana aku ada di beberapa rangkaian kota, tapi se k arang turnya bikin sendiri," tambah dia. Raisa akan menghibur para penggemar di El Dorado, Bandung (7 Oktober), The Hall, Surabaya (19 Oktober), UMM Dome, Malang (22 Oktober), Best Western Hotel, Solo (26 Oktober) serta Sahid Hotel,

Yogyakarta (26 Oktober). Tiket dijual mulai dari sekitar Rp200.000 untuk kelas festival. Harga tiket khusus early bird untuk VIP dan VVIP dijual lewat elevenia pada 12-18 September. Harga tiket VIP dijual seharga Rp395.000 dari harga normal Rp615.000, sedangkan tiket VVIP Rp890.000 bisa didapatkan dengan harga Rp725.000. (ant)

Keluarkan Putusan..... pemberlakukan UMS Batam. "Woi Ketua Pengadilan turun temui kami. Anda harus jelaskan kepada kami mengapa tidak mengeluarkan putusan sela atas gugatan Apindo? Kalau anda tak keluar, kami akan masuk keruang sidang pengadilan," teriakan Suprapto pemimpian aksi. Akibat teriakan buruh tersebut, Ketua majelis sidang PTUN TPI yang menggelar sidang terkait gugatan Dewan Pimpinan Kota (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Batam itu, lansung menskor persidangan. "Persidangan gugatan Apindo Batam atas SK Gubernur Kepri tentang Upah Minumun sektoral (UMS), ditunda pekan depan," kata ketua majelis sidang. Suprapto menerangkan, sebelumnya penetapan kesepakatan UMS Kota Batam 2016 tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Gubernur Provinsi Kepri Nomor 1832, Tahun 2016. Adapun besaran UMS Kota Batam pada 3 sektor itu tersebut ialah

sambungan Hal. 1 Rp2.998.454, untuk Sektor I, sebesar Rp3.027.855, dan Rp 3.203.699, untuk Sektor III."Dengan keadaan ril UMS ini, upah buruh Kota Batam jauh tertinggalnya dari daerah lainnya di Pulau Jawa. Padahal untuk kebutuhan hidup di Kota Batam ini merupakan peringkat keenam (6) tertinggi di seluruh Indonesia. Meskipun demikian, kami masih bersedia untuk menerimanya. Tapi kini kami dikhianati dengan berbagai alasan. Dari itu, kami akan terus melawan," tegasnya. Menurut mereka, upaya gugatan yang dilakukan Apindo bentuk kesengajaan. Untuk memperlambat berlakunya UMS yang ditetapkan oleh Gubenur Kepri. Sehingga, sangat merugikan dari pihak buruh Kota Batam yang semakin hari keadaanya itu tidak sesuai lagi dengan kebutuhabn hidup. "Apindo penghianat. Kehidupan buruh Kota Batam ini tak sesuai lagi dengan harapan.

Banjir Garut ..... tak jauh dari jembatan Cimanuk arah RSUD dr Slamet dan Kantor Bupati Garut. Ia mengaku kaget saat melihat gumpalan air besar menutup jembatan dan jalan menuju RSUD Garut yang posisinya menurun atau di bawah Jalan Cimanuk. Daerah itu merupakan kawasan padat penduduk dan dihuni ribuan warga sampai ke arah kantor bupati. "Ke arah selatan itu lembah. Jadi, daerah yang terbelah Sungai Cimanuk di kawasan kota posisinya lembah dan di bawah daripada daerah lain di Garut. Itu daerah Tarogong Kidul," kata dia. Fikri mengaku ketakutan dan memilih mencari orang lain untuk melihat momen ketika jalan, rumah, dan bangunan lain diterjang banjir. Padahal, sebelumnya, kawasan itu ramai arus lalu lintas, meski tengah malam. Area ini sering kali macet pada siang hari. "Kalau siang hari di lokasi ini macet sekali. (Arus lalu lintas di) jalur yang sekarang jadi hancur ini (biasanya) padat. Malam tadi kawasan ini seperti danau, tertutup air," ujarnya. Saksi mata lainnya, Deni (54), asal Cidaun, Garut, mengaku sedang melintas di perempatan Cimanuk, Garut, tadi malam. Ia panik karena melihat kawasan yang sehari-harinya penuh sesak oleh warga dan arus lalu lintas yang macet itu kini sudah tertutup air yang meluap dari Sungai Cimanuk yang membelah kawasan perkotaan Garut. "Saya mah tak tahu malam tadi harus bagaimana. Di sini itu sudah seperti laut, Pak," kata dia. Sampai sekarang area di Kota Garut arah Kantor Bupati via Jalan Cimanuk lumpuh. Pencarian korban masih dilakukan pasca-banjir bandang. Para korban yang meninggal dan terluka langsung dibawa ke RSUD dr Slamet, Garut, dan ditempatkan di lantai dua karena khawatir banjir susulan akan terjadi kembali Banjir terjadi akibat hujan deras sejak Selasa (20/9) malam, yang menyebabkan air di Sungai Cimanuk dan Sungai Cikamuri meluap. Ketinggian banjir mencapai ketinggian 1,5

sambungan Hal. 1 meter hingga 2 meter. 20 Orang Meninggal Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho menyebutkan, hingga pukul 16.30 WIB, Rabu (21/9), tercatat 20 orang meninggal dunia dan 14 orang lainnya dinyatakan hilang. "Dari jumlah tersebut, sembilan anak menjadi korban bencana banjir bandang Garut, sedangkan empat anak dinyatakan masih hilang," ujar Sutopo, melalui keterangan tertulisnya, Rabu (21/9). Dua warga yang meninggal dunia diidentifikasi berasal dari Sumedang, Jawa Barat. Petugas masih melakukan identifikasi nama-nama korban. Saat ini, ada 6 korban meninggal dunia yang belum teridentifikasi. "Pengungsi mencapai 1.000 orang yang kami tempatkan di beberapa tempat pengungsian," ujar Sutopo. Seluruh warga yang terkena dampak saat ini sudah diungsikan beberapa tempat, yakni Markas Korem 06, apotek Wira Prima, Rumah Sakit Guntur dan posko Sekretaris Daerah. Menurut Sutopo, jumlah pengungsi diperkirakan akan terus bertambah mengingat banjir bandang tersebut memiliki skala yang besar. Peristiwa itu menyebabkan ribuan rumah hanyut, rusak berat dan ringan karena diterjang material longsor yang terbawa oleh aliran banjir. Presiden Joko Widodo menyampaikan ucapan belangsungkawa atas tragedi tanah longsor dan banjir di wilayah Sumedang dan Garut, Jawa Barat. Jokowi meminta Mensos Khofifah Indar Parawansa dan Menkes Nila Moeloek fokus pada penanganan korban dan perbaikan fasilitas umum. "Presiden menyampaikan rasa berduka yang mendalam pada korban yang meninggal akibat bencana alam di Garut dan Sumedang," ujar Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi SP di Istana Negara, Rabu (21/9). Jokowi yang telah mendapatkan laporan soal bencana tersebut juga telah mengeluarkan perintah agar Mensos dan Menkes segera terjun ke wila-

KAI Akan ..... skenario dibalik penangkapan Irman Gusman karena ada ruang agar tindak pidana tidak terjadi atau mencegah terjadinya tindak pidana korupsi yang disangkakan kepada Ketua DPD RI tersebut. “Ada ruang bagi KPK agar tindak pidana itu tidak terjadi. Mengapa harus ditunggu, seperti direncana untuk tindak pidana ini. Pada hal ini bisa dilakukan pencegahan oleh KPK,” kata Indra. Dari fakta-fakta hukum, ulas Indra, barang bukti tidak dibuka oleh Irman Gusman dan Irman pun tidak merealisasikan apa yang diinginkan pihak pemberi uang. “Jadi belum ada tindak pidana di sini. Terlalu kecil buat Irman Gusman uang Rp 100 juta itu,” kata Indra. Selain itu kata Indra, pelanggaran lainnya yang dilakukan KPK adalah memeriksa Irman tanpa didampingi pengacara. Kemudian terkait pengajuan penangguhan penahanan, ada aturan yang memperbolehkan. “Mengapa ini tidak boleh, kan ada jaminan,” kata Indra sembari mencontoh ketika dia menjadi pengacara Abdullah

Dimana hati dan nurani kalian. Kalau nasib kami tidak bisa menjadi perhatian bagi Apindo, untuk apalagi kalian menggugat SK Gubernur. Hidup buruh, hidup buruh, hidup buruh," teriak orator disambut oleh para buruh dari luar pengadilan. Sekretaris Konsulat, Cabang Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) kota Batam, Suprapto, mengatakan dalam Hingga ke pukul 11.30 WIB, sidang perkara gugatan Apindo tersebut, diskor dan ditunda. Rencanya akan dilanjutkan lagi, Rabu (28/9) pekan depan, dengan agenda yang sama. Hal itu sebagaimana yang disampaikan seorang petugas PTUN TPI, memberitahukan kepada seluruh buruh yang ikut demo. "Apabila ada laporan yang tidak berkenan dengan proses persidangan yang dilakukan di PTUN ini, silahkan datang untuk menyaksikannya sendiri agar jelas," ujarnya. (vnr)

yah bencana. "Presiden perintahkan Mensos dan Menkes unntuk mengatasi secepat mungkin apa yang perlu diambil langkah untuk mengatasi bencana longsor baik korban dan fasilitas yang rusak yang terjadi akibat longsor," terangnya. Selain itu, Jokowi meminta untuk segera dilakukan perbaikan pada fasilitas umum yang rusak akibata bencana ini. "Perbaikan infrastruktur yang rusak akibat longsor dan tentu penanganan terhadap warga yang kehilangan rumah," ucapnya. Kepada deerah-daerah lainnya, Jokowi meminta untuk mewaspadai bencana banjir dan tanah longsor. Sementara itu, di Posko Penampungan Cimacan yang letaknya tak jauh dari lokasi kejadian ada puluhan Kepala Keluarga (KK) yang ditampung di sana. Menurut salah satu anggota dari Polres Garut, Iptu Poniman mengatakan semuanya yang tinggal di posko penampungan tersebut adalah warga kampung Cimacan. "Belum didata semua karena ada beberapa yang masih kita lakukan evakuasi tapi ada lebih dari 20 KK di sini," tandasnya. Di sekitar lokasi posko warga diberikan makan nasi bungkus. Mereka yang tinggal di situ ratarata wanita. Sementara yang laki-laki sedang membantu untuk proses evakuasi reruntuhan dari sisa bangunan yang terseret air banjir. Mereka pun ada yang sedang beristirahat karena lelah sejak semalam membantu warga yang terjebak dan mencari korban yang hilang. Menteri Kesehatan Nila Moeloek menyatakan, siap membantu para korban. "Jadi rumah-rumah sakit terdekat sudah disiapkan di sana," terangnya. Berdasarkan informasi awal yang masuk, Nila menyebut sudah ada laporan soal banyaknya warga yang hilang. "Laporan tadi ada yang meninggalnya, ada 15 atau berapa tapi yang hilang ini loh masih ada sekitar 45 kalau tidak salah," sebut Nila. "Saya dengar bapak presiden juga minta untuk turun, tentu kita pasti membantu," tambahnya. (dtc/kcm/tmp)

sambungan Hal. 1 Puteh (Gubernur Aceh). Ketika itu bisa dilakukan penangguhan penahanan terhadap klainnya Abdullah Puteh. Karena itu, dia meminta KPK dalam menegakan hukum betul-betul professional. Kalau tidak, dia mengkhawatirkan akan terjadi keributan di tengah masyarakat dalam penegakan hukum. Saya harap KPK bisa menganulir dan menangguhkan penahanan terhadap Irman Gusman,” ujarnya.. Sekjen KAI Apolos Djara Bonga menambahkan, dari fakta dilakukan OTT kepada Irman Gusman oleh KPK dan faktafakta yuridis terkait tindak pidana korupsi tersebut, maka jelas dan tegas KPK telah melakukan perbuatan sewenangwenang. “Apabila dikaitkan dengan gratifikasi, maka sejatinya ada waktu 30 hari bagi Irman Gusman untuk menyerahkan pemberian tersebut kepada KPK perihal adanya kecurigaan dan tindakan yang tidak patut. Bagaimana Irman Gusman akan menyerahkan atau mengembalikan suatu pemberian (gratifikasi) sementara ia sendiri belum tahu dan belum memer-

iksa isi bingkisan itu,” tegas Apolos. Tentang target operasi, menurut Apolos, hal tersebut hanya berlaku pada dua kasus, yaitu teroris dan narkoba. “Dalam kasus korupsi tidak ada target. Pak Irman saja sebagai pimpinan lembaga tinggi negara diberlakukan begini. Bagaimana dengan masyarakat biasa? KPK melakukan orang semena-mena,” katanya. Jebakan Batman Wakil Presiden KAI Herman Kadir malah dengan tegas menyebut penangkanan Irman Gusman oleh KPK menggunakan jebakan “batman”. “Sulit untuk tidak mempercayai, bahwa KPK telah melakukan jebakan “betmen” terkait penangkapan Irman Gusman,” ujar Herman Kadir. Dia menilai kasus Irman Gusman kasus kesengajaan dari KPK karena pihak pemberi kepada Irman adalah seorang tahanan kota. “Secara hukum dia tidak boleh keluar dari Kota Padang. Jadi kami mencurigai ada unsur kesengajaan. Kemudian dia datang malam lagi dan sudah ditolak tapi tetap memaksa,” ujar Herman Kadir. (sam)


CMYK

P A R L E M E N TA R I A

Kamis, 22 September 2016

::

8

Persoalan Satpol PP Dibawa ke Ranah Hukum TANGGAPAN DEWAN

Penyebaran Narkoba Makin Marak Pertanyaan Dewan Batam Yth. Saya prihatin dengan makin maraknya penyebaran narkoba. Bagaimana tanggapannya? Terima kasih. Erwinsyah Warga Batuaji Jawaban Terima kasih atas pertanyaannya. Hal ini pernah juga dijelaskan. Harus mengedepankan langkah preventif sebelum masuk pada penindakan. Karenanya, preventif dimulai dari orang tua dengan pondasi agama yang kuat, lingkungan tempat tinggal dan sekolah. Selain itu, pihak kepolisian harus membuat terobosan baru dalam melakukan pengawasan kenakalan remaja. Anak usia sekolah yang masih berkeliaran di atas pukul 10 malam agar ditertibkan.

BATAM (HK) — Ketua DPRD Kota Batam Nuryanto setuju jika persoalan perekrutan sekitar 825 anggota Satpol PP Kota Batam yang bermasalah dibawa ke ranah hukum. Sebab, perekrutan itu tak pernah diusulkan Pemko Batam ke DPRD. "Kita berharap ada solusi terbaik. Tetapi sampai saat ini ternyata tak ada. Tak jadi malasah kalau dibawa ke ranah hukum," kata Nuryanto, Selasa (20/9). Nuryanto berujar, sekitar tahun 2014 lalu, DPRD Batam sempat akan melakukan pembahasan untuk perekrutan anggota Satpol PP. Namun, hal itu tak dilanjutkan lantaran usulan dari Pemko Batam tidak ada. "Ternyata sampai sekarang tak ada usulan dari pemerintah," ujarnya seperti dikutip dari media online di

Batam. Memang, sambung Politisi PDI Perjuangan ini, ada beberapa aturan yang menjegal pemberian gaji dan pengakuan ratusan Satpol PP itu. Selain UU Aparatur Sipil Negara (ASN), ada beberapa aturan lain, seperti UU nomor 23 tahun 2014, PP nomor 6 tahun 2010 dan Peraturan Menteri PAN dan RB nomor 4, tentang jabatan dan fungsional Satpol PP. Dalam aturan itu, Satpol PP harus berstatus PNS. "Sesuai dengan aturan itu, kita tak bisa paksakan.

Nuryanto Mudah-mudahan Pemko Batam ada solusi lain," ungkap Nuryanto. Sebelumnya, Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad, mengakui tak ada jalan keluar untuk menyelesaikan persoalan gaji dan status 825 anggota Satpol PP. Kata Amsakar, pihaknya tak menemukan formula yang

bisa digunakan sebagai jawaban atas persoalan tersebut. "Masalah tak bisa diselesaikan. Kami bukan tak mau membantu, tetapi formulanya tak ada yang pas," kata Amsakar, di Kantor DPRD Batam usai mengikuti rapat Paripurna, Senin (19/9/2016) siang. Menurut Amsakar, ada dua faktor yang membuat permasalahan Satpol PP tak bisa diselesaikan. Faktor pertama soal penggajian yang tidak masuk dalam anggaran dan kalau pun bisa dianggarkan, nilainya cukup besar. Foktor kedua, sambung Amsakar, soal UU Aparatur Sipil Negara (ASN). Di mana, dalam UU itu diatur soal yang bisa menjadi Satpol PP, mereka yang sudah menjadi PNS atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

Baca: Pemko Batam Lepas Tangan, Nasib 825 Satpol PP Semakin Tak Jelas Penerimaan Satpol PP dari P3K, kata Amsarkar, harus mempertimbangkan soal Analisa Beban Kerja (ABK). Pengangkatan Satpol PP harus seimbang dengan rasio permasalahan sosial yang ada di Batam. "Kalau dipaksakan susai ABK, paling yang diterima hanya 100 orang. Saya rasa, hal ini tidak bisa menyelesaikan masalah yang ada sekarang," ungkapnya. Amsakar juga berujar, Pemko Batam mempersilahkan jika persoalan Satpol PP itu dibawa ke ranah hukum. Sebab, ia tidak akan pernah melakukan pembiaran terhadap masalah sekecil apapun di Pemko Batam. "Kalau merasa ada yang masuk ke ranah hukum, dilaporkan saja," ujarnya. (r)

Nyanyang Haris Pratamura Ketua Komisi I DPRD Batam

Truk Tanah Membuat Jalanan Kotor Pertanyaan Dewan Batam Yth. Bebasnya truk tanah beroperasi menimbulkan dampak dengan kotornya jalanan. Tanggapanya? Terima kasih. Joko Herlando Warga Sei Panas Jawaban Terima kasih atas pertanyaanya. Hal ini pernah kami jelaskan juga. Kondisi harus jadi perhatian serius dan menjadi tanggungjawab kontraktor atau pelaksana proyek. Karena ini bisa membayakan pengendara jalan raya. Harusnya setiap pelaksanaan proyek fisik harus memperhatikan faktor estetika kota dan keamanan masyarakat sekitar.

Dandis Rajagukguk Anggota Komisi III DPRD Batam

Pembaca yang terhormat. Jika anda ingin menyampaikan aspirasi keluhan, dan masukan kepada Anggota DPRD Kota Batam, Kirimkan ke email: skpd.batamkota.go.id/setdprdbatam

::

CAKAP DEWAN

"Masalah air memang harus dikelola negara. Jadi bisa memutuskan harga sendiri. Kalau dikelola swasta, dalam menentukan harga kadang suka-suka. Mestinya BP atau Pemko bisa mengelola air bersih di Batam kalau punya kemampuan. Jika dikelola pemerintah, tarif air yang dibebankan kepada masyarakat juga akan lebih bersahabat." Nuryanto Ketua DPRD Batam

Berimbas Terhadap Banjir

Banyak Pembangunan Tidak Sesuai Site Plan BATAM (HK) — Anggota DPRD Kota Batam Komisi III, Jurado Siburian menilai bahwa pembangunan di Kota Batam sudah banyak yang telah menyalahi site plan semula, sehingga perlu langkah serius dari Pemko untuk mengambil tindakan agar bisa menjadi Kota Madani yang tertata. Dikatakannya, amburadulnya pembangunan tersebut terjadi akibat dari banyaknya perizinan yang dikeluarkan oleh BP selaku pengalokasi lahan dan Pemko selaku pemberi Izin Mendirikan Pembangunan (IMB) yang telah menyalahi aturan. "Seperti halnya pembangunan perumahan, seharusnya pihak developer wajib menyediakan lahan fasos dan fasum juga memperhitungkan besaran drainase dengan memperhitungkan

jumlah debit air hujan," terang dia. Disampaikannya, tujuan dengan dibuatnya peraturan tersebut agar bisa menjadikan Kota Batam tertata. Namun, antara teori dengan praktik di lapangan berbeda, dimana masih banyaknya pembangunan yang tidak sesuai peruntukkan. Dicontohkanya, kebanyakan terjadi lahan yang diperuntukkan bagi fasos dan fasum untuk masyarakat, telah disetting pihak terkait untuk kembali dibuat bangunan agar bisa meraup untung bagi para pengusaha. "Ini yang tidak boleh. Maka dari itu, perlu peran Peko Batam untuk mengambil tindakan tegas agar Visi Walikota untuk menjadikan Batam Kota madani akan terwujud," ujar Jurado. Ditambahkannya, apabila tindakan tegas tidak

diberikan kepada yang melanggar, maka, akan berimplikasi terhadap masyarakat sekitar, dalam hal ini masalah banjir disisi lain juga akan memperburuk tata Kota. Khusus untuk banjir, menurutnya, ini adalah tugas dari Pemko Batam untuk segera menyelesaikan supaya tidak selalu menjadi headline pemberitaan di media serta juga menjadikan image negatif bagi Batam jika dilihat daerah lain. "Ini juga adalah janji politik Walikota Batam, untuk menjadikan Kota Batam Madani dimana bebas dari banjir pada 2017, tetapi apabila itu tidak diiringi dengan praktek berarti hanya sebuah wacana." Ditambahkannya, anggaran yang telah ditetapkan dalam

APBD Kota Batam tahun 2016 untuk masalah banjir bukanlah sedikit, jadi tinggal niat dan kemauan Pemko untuk menuntaskannya. "Ini harus segera di selesaikan Pemko, masa dalam satu jam hujan lebat langsung menjadi banjir, ini kan sudah luar biasa," ucapnya lagi. Selain itu, Jurado juga mengimbau masyarakat Kota Batam untuk tidak membuang sampah sembarangan agar tidak menyumbat saluran drainase dan berakibat banjir. (cw56)

Jurado Siburian

Sekwan Baru Diharap Mampu Inventarisir Masalah di Dewan BATAM (HK) — Sekretaris DPRD Batam, Asril yang baru dilantik Wali Kota menggantikan Marzuki, diharap mampu menginventarisir semua persoalan yang ada di dewan. Termasuk, menjaga hubungan baik antara legislatif dengan eksekutif dan dengan semua lapisan masyarakat, termasuk media. "Sekwan yang baru kita harap bisa lebih inovatif dan mampu menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik," kata Ketua DPRD Batam, Nuryanto, seperti dilansir media di Batam. Menurut Nuryanto, pengangkatan dan pergantian pejabat Sekwan DPRD Batam merupakan hal

yang wajar dan juga merupakan hak preogratif Wali Kota. Hanya saja, dia berharap pejabat baru bisa

CMYK

lebih baik dari pejabat yang lama. Di tempat yang sama, Asril menyampaikan akan

berusaha menjalankan tugas dan fungsinya sebaik mungkin. Kendati, katanya, belum mengenal semua

anggota DPRD, khusunya mereka yang baru terpilih sebagai anggota dewan. "Saya akan menyesuikan diri dan mencoba mengakomodir hubungan baik DPRD dengan eksekutif serta semua lapisan masyarakat," katanya. Dikatakan Asril, dalam waktu dekat dirinya akan menata ulang struktural Sekretariat Dewan (Setwan). Hal itu, katanya, untuk memperkuat tugas dan fungsi Setwan selama ia dipercaya memangku jabatan tersebut. "Pergantian pejabat struktural itu hal yang biasa. Saya akan pelajari dulu," ujar mantan Kadis Tata Kota ini. (r)


CMYK

9

Kamis, 22 September 2016

Napi Kabur Lewat Toilet RSBP SAGULUNG (HK) — Ilhamshah Putra alias Akok (40), warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Batam, kabur dari toilet Rumah Sakit Badan Pengusahaan Batam (RSBP) Sekupang Selasa (20/9), pukul 18.30 WIB malam.

Dedi Manurung Liputan Batam Ilhamshah dibawa ke rumah sakit tersebut untuk berobat karena menderita kanker usus. “ Warga yang tinggal di Apartemen Jasmine kamar No 216 komplek Nagoya Square, Lubuk Baja, Batam ini divonis 7 tahun penjara, dengan nomor putusan 23/PID.B/2014/PN

Pencuri Motor di Masjid Ditangkap Hasil Curian untuk Pesta Sabu

BTM. Ia ditahan sejak tanggal 25 Oktober 2013, dengan sisa pidana 4 tahun, 1 bulan, 5 hari. Terdakwa dijerat dengan pasal 112 ayat (1) jo pasal 114 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 dengan risalah perkara tindak pidana narkotika. Kasi Binadik Lapas Kelas II A Batam Rommy

Napi Kabur

... Hal. 10

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

RUMAH TERBAKAR — Rumah tukang sayur yang terbakar di Kavling Sagulung Baru (Saguba) Blok No 42, Kelurahan Sei Binti, Sagulung pada Selasa (20/9) malam. Diduga sumber api dari api lilin yang membakar botol berisi bensin.

Rumah Pedagang Sayur Terbakar

Ilhamshah

Polisi Tak Ada yang ke TKP

Syekh Ali Jaber Ceramah di Batam BATAM CENTER (HK) — Ulama asal Madinah Syekh Ali Jaber akan memberikan tausyiah pada peringatan 1 Muharram 1438 Hijriah di Masjid Agung, Batam tanggal 1 Oktober 2016 mendatang. Pemko Batam menggelar dzikir dan doa yang dipimpin Asep Rabbani pada peringatan 1 Muharram. Kedatangan Syekh Ali Jaber ke Batam atas undangan Pemko Batam. " Zikir dan doa ini akan dipimpin Ustadz Asep Rabbani," kata Kepala Bagian Humas Pemko Batam, Ardiwinata usai rapat persiapan, Selasa (20/9). Setelah zikir dan doa, acara dilanjutkan dengan ceramah agama dan hiburan musik religi. Sedang-

Kebakaran tersebut menghanguskan barang-barang berharga milik korban. Seperti TV, Kipas Angin, mesin cuci dan buku-buku sekolah dan lainnya. Selain itu, insiden tersebut membuat Nurcahyani mengalami luka bakar serius di bagian kedua kakinya. Saat ini ia dirawat intensif di ruang Anggrek No 314, Rumah Sakit Umum Daerah Embung Fatimah (RSUD

PWI Kepri Gelar UKW dan Safari Jurnalistik Syekh Ali kan hiburan musik religinya akan dibawakan band ternama Ibukota GIGI. Syekh yang lahir di Madinah Arab Saudi ini menyelesaikan pendidikan di Madinah dan menjadi Guru Tahfidz Quran di Masjid Nabawi. Saat ini ia mengasuh

Syekh Ali

... Hal. 10

Polda Musnahkan 126 Gram Sabu BATAM (HK) — Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepri memusnahkan 89 gram sabu milik dua pengedar yang sudah ditangkap. Sabu tersebut merupakan hasil tangkapan polisi sebanyak 125,62 gram. " Narkotika golongan I ini berhasil diamankan dari dua orang tersangka HA dan ZU pada Kamis 18 Agustus 2016 lalu," kata Wadirres Narkoba Polda Kepri, AKBP Hernowo Yulianto di Polda Kepri, Rabu (21/9).

SAGULUNG (HK) — Satu unit rumah di Kavling Sagulung Baru (Saguba) Blok No 42, Kelurahan Sei Binti, Sagulung hangus terbakar, Selasa (20/9) sekira pukul 20.00 WIB malam. Diduga sumber api berasal dari api lilin yang membakar botol berisi bensin di rumah pasangan Wito dan Nurcahyani ini. Botol tersebut diletakkan di depan rumahnya.

BATAM CENTRE (HK) — Upaya meningkat kualitas wartawan secara berkesinambungan di Provinsi Kepri, PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Kepri kembali menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Aula Pemerintah Kota (Pemko) Batam, selama dua hari berturut-turut Jumat (23/9) dan Sabtu (24/9). Ada yang beda dengan kegiatan UKW PWI Kepri ke-6 tersebut. Dimana sebelum mengikuti ujian, seluruh peserta akan mendapat masukan dan penyega-

ran mengenai ilmu jurnalistik yang dikemas dalam acara Safari Jurnalistik. "Ini adalah Safari Jurnalistik pertama yang dilaksanakan oleh PWI Pusat di Provinsi Kepri. Sedangkan UKW merupakan kegiatan yang keenam kalinya," ujar Ketua Panitia Safari Jurnalistik dan UKW ke-6 PWI Kepri, Yunus Suchari, Rabu (21/9). Berdasarkan konfirmasi langsung dari PWI Pusat, dua Narasumber dalam Safari Jurnalistik

PWI Kepri

Rumah Pedagang

... Hal. 10

Pencuri Motor

... Hal. 10

Ombudsman Kepri Datangi Disdukcapil

YUSRON Roni bersama tim berdialog dengan Taufik, didampingi Kabid Catatan Sipil, Jamaris, dan beberapa pejabat esolon III lainnya, di ruangan Kadisdukcapil Batam, di Sekupang, Rabu (21/9).

... Hal. 10 NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

Sempat Dikira Sidak, Ternyata Bukan SEKUPANG (HK) — Untuk mendorong tata kelola pemerintahan yang baik dalam pelayanan masyarakat, Kepala Ombudsman Perwakilan Kepri, Yusron Roni bersama timnya menyembangi kantor Dinas

Kedua pelaku merupakan satu jaringan, namun ditangkap di lokasi berbeda. HA alias HE bin AD di Perumahan Gardan Raya Blok GB 7 No.3 Batam Kota. " Pada saat penggeledahan, ditemukan barang bukti berupa dua bungkus sabu yang dibungkus dengan plastik bening seberat 2,56 gram," jelasnya. Setelah dikembangkan dan ditangkap ZU alias Z

ISTIMEWA

... Hal. 10

RAPAT persiapan terakhir panitia Safari Jurnalistik dan UKW di bilangan Batam Centre, Rabu (21/9).

Polda Musnahkan

EF). Saat ditemui di RSUDEF Batam, Nurcahyani mengatakan, kejadian itu sangat cepat, dan bermula ketika dia hendak mengisi bensin ke motor becak untuk persiapan berjualan sayur di pasar kaget. Saat mengisi minyak bensin tiba-tiba menetes ke sebuah lilin milik Suniah yang sedang bekerja di rumahanya saat membungkus tempe.

BALOI (HK) — Ari Afrizal dan M. Teja, pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) yang kerap beroperasi di halaman masjid, harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum. Celakanya, kedua tersangka ini juga berurusan pula dengan Satnarkoba Polresta Barelang, karena terlibat dalam penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Kanit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polresta Barelang, Iptu Afuza Edmond mengatakan, keduanya ditangkap polisi karena kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Namun saat penangkapan, mereka juga terlibat dengan kasus narkoba. "Mereka (AA dan MT), kita tangkap saat sedang pesta sabu. Ari ditangkap disalah satu bengkel di kawasan Simpang Tobing, Batuaji, Senin (19/9) siang. Sedangkan Teja, ditangkap di sebuah kos-kosan Pelita, Lubukbaja, dan terpaksa ditembak polisi karena memberikan perlawanan saat ditangkap," kata Iptu Afuza, Rabu (21/9) siang di Mapolresta Barelang. Diterangkan Kanit Jatanras ini, penangkapan pelaku berdasarkan informasi masyarakat. Dimana, kedua pelaku kerap terlihat mengendarai motor yang mencurigakan. "Ari ini merupakan penadah motor curian. Sedangkan Teja sebagai pemetik alias eksekutor di lapangan. Dari tangan tersangka ini, polisi mengamankan dua unit motor, Honda Scoopy dan Honda Mio. Dari lokasi penagkapan, kita juga mengamankan beberapa saksi. Dimana mereka juga ikut terlibat pesta sabu dengan kedua tersangka," papar Afuza. Berdasarkan pemeriksaan itu, si Teja mengaku telah mencuri motor Honda Scoopy, Jumat (16/9) lalu, di Masjid Daarul Ihwan, Bengkong Indah. Dengan modus mengintai sepeda motor warga yang sedang shalat.

Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Batam di Jalan Ir Sutami Sekupang, Rabu (21/9) siang. Kunjungan yang berlangsung sekitar 1,5 jam itu, Ombusdman Kepri bertanya kepada pihak Disduk-

capil tentang kesiapannya dalam pelayanan perekaman e KTP, seperti yang telah dicanangkan oleh Mendagri. Yusron Roni menerangkan, kedatangannya ke kantor Disdukcapil itu

Ombudsman Kepri

... Hal. 10

Warga Pulau Geranting Alami Masalah Penerangan BATAM (HK) — Tim Kebijakan Publik (KP) Pengurus Daerah Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim

Indonesia (PD KAMMI) Batam pada, Sabtu (17/9) melakukan kunjungan ke Pulau Geranting, Keca-

matan Belakang Padang. Kunjungan itu mengadvokasi masyarakat Pulau Geranting yang sedang mengalami masalah mesin listrik penerangan (Genset) yang saat ini sedang mengalami kerusakan. Purnama, Ketua KP mengatakan bahwa, sudah lebih dari 2 bulan masyarakat Pulau Geranting hidup tanpa listrik. “sampai saat ini telah memasuki bulan kedua listrik di Pulau Geranting tidak menyala. Akibatnya, muncul masalah sosial, keamanan, kesehatan, pendidikan, ibadah, akses komunikas, informasi, perdagangan, ekonomi dan lain sebagainya," ujar Purnama. Diketahui, Pulau Geranting dihuni oleh satu Rukun Warga (RW) dengan tiga Rukun Tetangga

Warga Pulau

CMYK

... Hal. 10

Editor: Sofian, Layouter: Mario


10

batam

Kamis, 22 September 2016

95 Persen Anggota Apindo Ikut Tax Amnesty BATAM CENTRE (HK) — Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Provinsi Kepulauan Riau, Cahya, optimis 95 persen anggotanya memanfaatkan program Tax Amnesty. "Saya yakin, 95 persen anggota Apindo ikut Tax Amnesty," kata Cahya di Batam, Kepulauan Riau, Selasa (20/9). Ia menyatakan sejak awal Apindo Kepri sudah ikut menyosialisasikan program Tax Amnesty bersama Direktorat Jenderal Pajak ke daerah-daerah untuk meyakinkan anggotanya ikut program. Menurut dia, Apindo ingin ikut serta menyukseskan program pemerintah untuk meningkatkan devisa negara. "Apindo khusus Kepri sejak awal Tax Amnesty mulai sosialisasi sampai ke Kabupaten Lingga," katanya.

Dengan banyaknya sosialisasi, Cahya menargetkan warga Kepri menjadi urutan terbesar dalam keikutsertaan Tax Amnesty di seluruh Indonesia. "Target, Kepri rasio pembayar pajak terbesar, minimun lima besar," ujar Bos Arsikon itu. Apindo tidak hanya mensosialisasikan, melainkan juga ikut memastikan pengurusan Tax Amnesty tidak merepotkan dan memberatkan pengusaha. Petugas pajak akan mendampingi pengusaha dengan baik, serta berkomitmen tidak akan membocorkan data Tax Amnesty yang diberikan pengusaha. Ia juga memastikan bahwa pengembalian dana pengusaha yang berada di bank-bank Singapura tidak akan menyulitkan. "Yang Singapura tidak masalah. Kami sudah klarifika-

Syekh Ali ..... beberapa program religi di TV Swasta Nasional antara lain " Nikmatnya Sedekah, Indonesia Menghafal" dan mengajar di beberapa majlis Taqlim. Sedangkan Band Gigi akan membawakan 10 lagu religi yang sudah akrab dan di kenal di masyarakat Indonesia khususnya Batam "Untuk ceramah agama dan hiburan musik religinya dimulai pukul 19.30 atau setelah shalat Isya di Dataran Engku Putri," kata Ardi. Selain itu, Pemko Batam

juga menggelar lomba manasik haji tingkat BKMT dan pelajar se-Kota Batam. Lomba dilaksanakan dua hari, Sabtu-Minggu (15-16/10) di Dataran Engku Putri Batam Centre. Pada hari pertama lomba diikuti peserta dari majelis ta'lim, ormas islam, remaja masjid, dan pelajar SMP-SMA sederajat. Sementara hari kedua khusus pelajar tingkat TK/ RA, PAUD, SD/MI, dan taman pendidikan Al-Quran. " Lomba ini diperkirakan 3000

lum atau tidak ada," ujarnya. "Sesuai keadministrasian, selama ini Disdukcapil Batam hanya terkendala masalah jaringan internet serta lampu mati lampu. Nah, hal ini juga menjadi catatan kami. Bisa saja kami memberikan masukan positif tentang kendala itu, ke pihak terkait. Bisa ke Walikota Batam, ke Gubernur Kepri, bahkan ke Presiden RI langsung. Makanya kita pantau lansung," ungkap Yusron. Kunjungan mendadak pihak Ombudsman Kepri yang dikira sidak itu, ternyata hanya berdialoq dan pengecekan proses perekaman e KTP, ke Disdukcapil. Sehingga, tidak ada hal yang khusus atau permasalahan yang terjadi selama ini. "Kalau ada pihak kepengurusan dokumen resmi, itu tidak masalah. Tapi, calo yang selama ini dikeluhkan masyarakat belum ada laporannya kepada pihak Ombudsman Kepri," pungkasnya. Sekretaris Disdukcapil, Taufik, yang didampingi Kabid

Catatan Sipil, Jamaris, serta beberapa pejabat esolon III lainnya mengatakan, hingga kini pihaknya terus mengejar tenggat perekaman e KTP tersebut dengan cara turun lansung ke lapangan. " Saat ini kami menerapkan sistim jemput bola guna perekaman e KTP hingga ke sekolah sekolah. Diantaranya saat ini, kita sedang melakukan perekaman di SMK Negeri 5 Batam. Insha Allah secepatnya akan rampung," kata Taufik. Sejauh ini, ungkap Sekdiscapil, belum ada kendala proses perekaman e KTP yang sedang berlansung. Begitu juga dengan hal sistim pengurusan dokumen kependudukan lainnya. "Sepengetahuan kami, warga Batam sudah cukup antusias untuk melakukan pengurusan dokumen e KTP. Baik itu melalui kecamatan masing-masing atau pun ada yang datang lansung ke kantor Disdukcapil ini," pungkasnya. (vnr)

sambungan Hal. 9 dasarkan surat ketetapan Status Barang Sitaan Narkotika pada 22 Agustus 2016 dari Kejaksaan. Pemusnahan dilanjutkan dengan cara dimasukkan dalam wadah berisi air panas setelah dilakukan uji keaslian disaksikan oleh perwakilan dari BPOM Kepri, BNN Kepri,PN Batam, Kejaksaan , tersangka, Kejak-

Rumah Pedagang ..... " Minyak bensin itu netes ke api dan menjalar ke kakinya," ujar Nurcahyani, Rabu (21/9). Melihat ada api di kakinya, Nurcahyani pun langsung panik. Ia pun spontan membuang botol berisi bensin yang sudah terbakar api. Dalam sekejab, api pun langsung menjalar ke tempat lain. " Rumah saya juga akhirnya ikut terbakar, semuanya habis," ungkap Nurcahyani lagi. Beruntung, kata Nurcahyani, saat kejadian kedua anaknya berada di dalam kamar, sedang belajar. Keduanya berhasil keluar dan selamat. " Saat kebakaran dua anak saya yakni Yuyun dan Wanto belajar di kamar, di selamatkan melalui pintu belakang oleh warga," kata Nurcahyani. Nurcahyani mengaku sempat membantu memadamkan api itu, namun saat kelelahan ia melihat kakinya sudah terbakar. " Saya sempat bantu memadamkan api waktu itu, pas sengol dengan warga kaki saya terasa sakit, kemudian saya dibawa ke rumah sakit," ucapnya. Api yang membakar rumah Nurcahyani berhasil dipadamkan selama 30 menit oleh warga setempat dengan menggunakan alat seadanya. " Ketika kita tahu ada yang teriak minta tolong, kobaran api pun terlihat besar," ucap Ilawati, tetangga korban. Ilawati juga mengatakan,

peserta yang akan mengikutinya, Tiap regu terdiri dari minimal 11 orang dan maksimal 15 orang. Pakaian peserta putra wajib ihram, peserta putri pakaian muslimah atas bawah putih," ujarnya. Bagi yang berminat mendaftar lomba bisa langsung datang ke Kantor Kementerian Agama Kota Batam di Jalan Ir.Sutami Sekupang (samping kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil). Pendaftaran dibuka 3-12 Oktober pukul 13.00-16.00 WIB. (cw56)

sambungan Hal. 9

Polda Musnahkan ..... bin AZ, di parkiran Hotel Cittic Pelita. Barang bukti dari tersangka kedua berhasil diperoleh sebanyak dua bungkus sabu dalam plastik bening seberat 23,06 gram. " Selain itu juga ditemukan satu bungkus kantong plastik seberat 100 gram sabu dalam laci dash board mobil," ujarnya. Pemusnahan dilakukan ber-

"Hasilnya, saya gunakan untuk foya-foya dan membeli narkoba," jawab Teja, ketika ditanya wartawan. Maka itu, ungkap Iptu Afuza, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan terhadap M Teja dalam kasus dua kasus

sambungan Hal. 9 tersebut, serta terancam dengan sangsi hukum berlapis. "Tersangka Teja ini masih tengah diinterogasi oleh penyidik," terang Afuza. Kemudian, nantinya tersangka beserta barang bukti bong akan diserahkan ke Satnarkoba

Polresta Barelang untuk proses penyelidikan selanjutnya. "Usai proses Curanmor, kedua tersangka akan dilimpahkan ke Satnarkoba. Karena, mereka ini juga terlibat kasus penyalahgunaan narkotika," pungkas Kanit Jatanras ini. (vnr)

sambungan Hal. 9

Ombudsman Kepri ..... dalam rangka menindaklanjuti hasil rapat Ombudsman RI dengan pihak Mendagri di Jakarta. Hal tersebut, terkait tenggat waktu perpanjangan perekaman e-KTP yang semula dijadwalkan akhir September ini. "Rencana semula, proses perekaman e-KTP tahap awal akan deadline pada akhir September 2016 ini. Jadi pihak Ombudsman memikirkan terkait tenggat waktu yang sudah sangat mepet. Makanya, Mendagri sudah memperpanjang sampai awal 2017 mendatang. Nah, agar benar-benar hal ini dapat terwujud dan terlaksana sesuai dengan administrasi, dan sistim pelayanan yang baik, makanya kami lakukan pengecekan lansung ke Disdukcapil," terang Yusron. Saat disinggung wartawan, apa kendala perekaman e-KTP di Batam, Yusron menjawab normatif. "Laporan ke meja Ombudsman terkait aduan masyarakat itu, sejauh ini be-

si, Menkeu juga, pihak Singapura juga menyatakan bukan maksudnya begitu," jelasnya. Cahya sendiri mengaku sudah mengikuti seluruh program itu sejak sebulan yang lalu. Dan ia mengaku kini lebih lega, setelah mendeklarasikan seluruh hartanya. "Kami lega, sudah selesai tidak ada lagi yang disembunyikan. Makanya kami dipanggil ke Kantor Pajak sekarang santai-santai saja, kalau dulu dipanggil gemetaran," kata Cahya. Menurut dia, dengan mengikuti Tax Amnesty, maka pengusaha secara tidak langsung membantu negara untuk pembangunan. "Bukan hanya menyelesaikan pajak sendiri, tapi membantu negara, termasuk pahlawan negara," kata dia. (ant)

Pencuri Motor .....

saan Negeri Batam. Sedangkan kedua tersangka sudah mendekam sel Polda Kepri dan dijerat dengan pasal 114 ayat 2 dan atau pasal 112 ayat 2 jo pasal 132 ayat 1 UU RI No.35 Tahun 2009 tentang narkotika. "Ancaman hukuman antara 5-20 tahun penjara," katanya. (par)

sambungan Hal. 9 api yang besar itu belum belum sempat merambah ke rumah tentangga. "Karena cepat dipadamkan warga. Mobil pemadam pun sempat datang ke lokasi," kata dia lagi. Saat kejadian, suaminya tak di rumah. Ia sedang menjaga

kebun dan kadang tidak pulang ke rumah. Aparat Kepolisian dari Polsek Sagulung tak mengetahui kejadian itu. Bahkan usai kejadian pun, petugas Polsek sama sekali tak datang ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). (ded)

KANIT IV Jatanras Polresta Barelang, Iptu Afuza Edmond (kanan) mengekspos kasus curanmor sekaligus narkoba.

Warga Pulau ..... (RT) dengan jumlah Kepala Keluarga (KK) sebanyak 200 KK dan jumlah penduduk sekitar 1.300 jiwa. “Aksi cepat dari pihak terkait sangat kami nantikan. Lebih dari itu, peremajaan terhadap mesin listrik kami yang sudah tergolong tua agar kiranya dapat diganti dengan

sambungan Hal. 9 yang baru. Kami sering mengalami kesulitan ketika menghadapi kerusakan yang terjadi," ucap Jupri, Ketua RW Pulau Geranting. Penanganan khusus dari pihak PLN Batam merupakan solusi konkrit. “Mungkin ini bisa diusulkan untuk pendirian anak cabang

PWI Kepri ..... sekaligus menjadi penguji UKW sudah dipastikan hadir, yakni Marah Sakti Siregar (Kepala Sekolah Jurnalisme Indonesia) Jakarta dan pengurus PWI Pusat, Widodo Asmowiyoto. " Dua narasumber sudah memastikan diri hadir, kemungkinan akan banyak rombongan dari PWI Pusat akan hadir di dua kegiatan ini," terang pria yang akrap disapa Bang Yos ini.

sambungan Hal. 9 Dari sisi kepesertaan, lanjutnya, puluhan jurnalis dari berbagai media harian dan online sudah memastikan diri sebagai peserta dalam kegiatan dua hari itu. Namun demikian, panitia masih membuka kesempatan kepada jurnalis lainnya untuk menjadi peserta dengan mendaftarkan diri ke panitia atau menghubungi panitia. "Bagi wartawan di Batam

Napi Kabur ..... membenarkan tahanan narkotika kabur dari toilet RSBP Selasa (20/9) malam. " Iya, saya sudah tahu. Begitu kami mengetahui kejadian ini, kami langsung melakukan pencarian dan melaporkan kejadian ini kepada atasan," ucap Rommy, Rabu (21/9). Dia juga mengatakan, untuk melakukan pencariannya, pihak Lapas langsung membentuk tim khusus. Selain itu, pencarian ini juga ikut melibatkan pihak kepolisian. " Kita langsung koordinasi ke semua jajaran, agar melakukan penangkapan terhadap Napi itu," ungkap Rommy lagi. Dikatakan Rommy, tahanan itu dibawa ke rumah sakit itu karena mengalami penyakit kanker usus. Jadi, Rommy pun menyarankan agar Napi tersebut menyerahkan diri saja. " Memang, kondisi napi itu sedang sakit parah, jadi otomatis membutuhkan pertolongan medis atau dokter. Maka dari itu, kami pasti bisa menemukannya dimana pun dia berobat. Saya pun sarankan agar Napi itu menyerahkan diri saja," sarannya dengan tegas.

PLN yang beroperasi di wilayah Belakang Padang. Karena manajemen swadaya masyarakat yang selama ini sudah dijalankan banyak mengalami kendala di lapangan, seperti operasional, pengelolaan keuangan, manajemen organisasi, dan sumber daya," pungkas Purnama. (fhy/r)

dan daerah lain di Kepri yang ingin menjadi peserta Safari Jurnalistik, agar segera mendaftarkan diri, gratis dan akan mendapat souvenir," imbaunya. Untuk informasi lebih lanjut atau kepastian kepesertaan, dapat menghubungi Dedy Suwadha di nomor telpon dan WA (0819-90867001), Saibansah Dardani (0821-71208791) atau langsung ke Bang Yos (08127016905). (r/ays)

sambungan Hal. 9 Dengan kejadian ini, Rommy pun mengatakan, semua manusia pasti ada kesilapan. Akan tetapi, disaat ada peluang, maka Napi ini pun berusaha kabur melalui toilet RS Otorita Batam.

" Seharusnya napi bersyukur kita obati. Karena selama ditahan, kami selalu berikan yang terbaik seperti perawatan. Namun malah memilih kabur, kan aneh napi itu," katanya menjelaskan. ***

Editor: Sofian Layouter: Mario


CMYK

11

karimun

Kamis, 22 September 2016

ILHAM/HALUAN KEPRI

BUPATI DIALOG - Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi Danrem 033/WP Brigjen TNI Fachri saat berdialog dengan tokoh masyarakat Desa Parit. Kepada warga, Bupati Rafiq menyebut akan menjadikan Parit kecamatan baru.

Parit Akan Jadi Kecamatan KARIMUN (HK) — Bupati Karimun Aunur Rafiq berjanji bakal menjadikan Parit sebagai kecamatan baru dan berpisah dari Kecamatan Karimun. Pemekaran kecamatan itu akan diwujudkannya dalam lima tahun kepemimpinan bersama pasangannya Anwar Hasyim dalam menakhodai Karimun. Janji tersebut disampaikan Rafiq kepada warga Parit, Selasa (20/9). Ilham Liputan Karimun

“Parit dalam lima tahun ke depan akan menjadi kecamatan baru, berpisah dari Kecamatan Karimun. Untuk menjadi sebuah kecamatan definitf,

maka harus dibentuk kecamatan persiapan dulu selama dua tahun,” ungkap Aunur Rafiq dihadapan Kepala Desa Parit Basri Muhamad dan beberapa

tokoh masyarakat setempat. Saat ini, kata Rafiq, di Parit dan sekitarnya masih terdapat tiga desa yakni Desa Parit, Desa Tulang dan Desa Selat Mendaun. Jika Parit dimekarkan menjadi kecamatan sendiri, maka sesuai dengan amanat UU no 23 tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah, maka harus dibentuk satu kecamatan lagi. “Untuk menjadikan satu kecamatan yang definitif, minimal harus ada 4 desa. Sementara, saat ini di Parit baru ada tiga desa yakni Desa Parit, Selat Mendaun dan Desa Tulang. Makanya, harus ada satu pemekaran desa, rencananya akan dimekarkan Desa Sungai Sikop yang sebelumnya

Fullday School Perlu Dipertimbangkan KARIMUN (HK)—Sekolah sehari penuh (fullday School) yang sudah dicanangkan pemerintah pusat belum bisa diterapkan di Kabupaten Karimun. Pasalnya, masih banyak sekolah di Karimun yang belum siap melaksanakan kegiatan itu. Untuk itu, Dinas Pendidikan Karimun meminta agar wacana itu dipertimbangkan kembali. “Rencana Sekolah Sehari Penuh atau Full Day School itu nampaknya harus dipertimbangkan kembali oleh Pemerintah Pusat, pasalnya terdapat sejumlah sekolah dirasa belum siap untuk menerapkan wacana itu. Apalagi, sarana dan prasarana sekolah banyak belum memadai,” ungkap Sekretaris Dinas Pendidikan Karimun, Bakri Hasyim, kemarin. Kata Bakri, di Kabupaten Karimun masih banyak sekolah yang kekurangan ruangan kelas. Sehingga, terpaksa dilakukan dua shif jam masuk anak-anak belajar, yakni shif pagi dan siang. Kalau dipaksakan juga memberlakukan sekolah sehari penuh, mau dikemanakan anak-anak yang masuk siang. “Sekolah di Karimun masih banyak yang menerapkan Double Shift. Artinya, ada siswa yang masuknya pagi dan juga siang, ini harus dipertimbangan pemerintah pusat apabila ingin menerapkan wacana tersebut. Kalau ingin menerapkan juga, maka yang harus pertama dibenahi adalah melengkapi infrastuktur sekolah,” tuturnya. Menurutnya, penerapan sekolah sehari penuh bisa diterpkan apabila sekolah tersebut sudah dilengkapi dengan sarana dan prasarana yang lengkap. Memang, ada beberapa sekolah yang sudah memiliki sarana dan prasarana yang lengkap, seperti SMP Binaan, SMA Binaan dan Sekolah darul Mukmin. “Kalau sekolah seperti SMP Binaan, SMA Binaan dan Darul Mukimin, mereka memang sudah terlebih dahulu menerapkan. Mereka mampu karena fasilitas mereka sudah lengkap dan anggaran lain seperti untuk makan siswa juga ada, sehingga itu bukan hal yang masalah bagi mereka,” kata Bakri. Dijelaskan, sekolah sehari penuh adalah proses pembelajaran yang sangat efektif, artinya anak- anak pastinya akan lebih fokus untuk belajar di sekolah. Akan tetapi, apabila itu semua tidak didukung dengan fasilitas memadai atau sarana yang lengkap tentu saja hasilnya akan tidak baik. (ham)

masuk ke dalam Desa Tulang,” tuturnya. Pemekaran Kecamatan Karimun sebenarnya sudah lama diwacanakan, bahkan sejak Aunur Rafiq masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karimun. Ketika itu, muncul nama Kecamatan Selat Gelam. Bahkan, Universitas Maritim Raja Haji Fisabilillah (UMRAH) Tanjungpinang sudah melakukan kajian soal rencana pemekaran itu. “Pemekaran Kecamatan Karimun itu masih dikaji oleh UMRAH, kami sudah menyerahkan datadata tentang kelurahan dan desa yang terdapat dalam kecamatan pemekaran itu. Saat ini, pihak UMRAH masih melakukan penelitian sejauh ma-

na persiapan pemekaran kecamatan itu,” ungkap Kepala Bagian Tata Pemerintahan (Kabag Tapem) Setdakab Karimun Dwi Yandri, 28 Agustus 2015. Kata Yandri, selain melakukan kajian, pihak UMRAH juga telah turun ke daerah pemekaran itu untuk melihat langsung kondisi riil yang ada disana. UMRAH melakukan survei tentang kesiapan sarana dan prasarana, luas wilayah, jumlah penduduk serta faktor pendukung lain sebagai syarat terbentuknya wilayah pemekaran. Aunur Rafiq sebelumnya pernah menjelaskan, wacana pembentukan Kecamatan Selat Gelam yang akan memisahkan diri dari

Kecamatan Karimun sudah mulai memasuki pembahasan di Bagian Tata Pemerintahan (Tapem). Bahkan, Pemkab Karimun telah membentuk tim untuk membahas wacana pemekaran sejumlah kecamatan di Karimun. Kata dia, untuk sementara waktu jika ada wacana pemekaran suatu desa disebut desa persiapan, dan untuk kecamatan disebut kecamatan persiapan. Begitu juga untuk pemekaran kabupaten harus dibentuk dulu kota administratif yang dipimpin walikota administratif yang bertanggungjawab kepada bupati kabupaten induknya. Menurutnya, terkait wacana pemekaran di Kabupaten Karimun, pem-

bentukan Desa Sei Sekop yang berada di Kecamatan Karimun termasuk dalam skala prioritas. Karena dengan terbentuknya desa tersebut nantinya, maka wacana pembentukan Kecamatan Selat Gelam nantinya akan semakin semudah. “Untuk memekarkan suatu wilayah, kan perlu dilakukan pembahasan berapa luas wilayah yang akan dimekarkan serta jumlah penduduk yang mendiami wilayah tersebut. Jika luas wilayah dan jumlah penduduk terpenuhi, maka pemekaran akan bisa dilaksanakan, hanya tinggal melakukan pembenahan infrastruktur saja nantinya,” pungkasnya.***

Warga Guntung Punak Merasa Senang

TNI Bangun Semenisasi Jalan KARIMUN (HK) — Warga RT/RW 02/03 Guntung Punak, Kelurahan Darussalam, Kecamatan Meral Barat merasa lega. Pasalnya, jalan tanah yang biasa mereka lewati telah berubah menjadi jalan beton. Jalan sepanjang 1,6 kilometer itu dibangun karena kemanunggalan TNI bersama rakyat melalui TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). “Sudah lama kami merindukan jalan di kampung ini dibangun. Sekarang, impian kami itu akhirnya terwujud. Kami merasa senang, akhirnya jalan ini dibangun juga. Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak dari TNI semua,” ungkap Yono, warga Guntung Punak saat ditemui, Rabu (21/9). Kegembiraan Yono bukan tanpa alasan. Sebab, dengan dibangunnya semenisasi jalan di kampungnya itu, maka dia tak perlu susah-susah lagi mengangkut hasil kebunnya ke jalan raya. Maklum, laki-laki paruh baya itu sehari-harinya bekerja sebagai petani dan peternak. Sebelumnya, jalan di kampungnya itu masih tanah dan becek. Bukan hanya Yono, warga lainnya juga bersyukur dengan dibangunnya semenisasi jalan di Guntung Punak. Rata-rata, warga Guntung Punak berasal dari Jawa. Mereka lebih memilih bekerja sebagai petani dan beternak sapi maupun kambing. Mata pencaharian warga disana juga didukung dengan kondisi tanah disana yang baik untuk pertanian.

ILHAM /HALUAN KEPRI

ANGGOTA Kodim tengah membangun semenisasi jalan di RT 02 RW 03 Guntung Punak, Kelurahan Darussalam, Kecamatan Meral Barat dalam TMMD ke97, Rabu (21/9).

Pembangunan semenisasi jalan dalam kegiatan TMMD ke-97 di Guntung Punak ditinjau Dandim 0317 Tanjungbalai Karimun Letkol Inf I Gusti Ketut Artasusaya didampingi Komandan Rayon Militer Tebing Kapten Inf Hanodo, kemarin. Kunjungan Dandim ingin melihat langsung sejauh mana proses pengerjaan semenisasi jalan disana. “Semenisasi jalan di RT 02 RW 03 Guntung Punak, Kelurahan Darussalam, Kecamatan Meral Barat sepanjang 1.600 meter, dengan lebar 3,5 meter dan ketebalan 250 sen-

CMYK

timeter ditambah 10 meter untuk pondasinya. Pengerjaan semenisasi jalan ini sudah dimulai dua minggu lalu melalui pra TMMD. Selain semenisasi, juga dibangun 3 gorong-gorong,” ungkap Dandim. Menurutnya, sebelum dilakukan semenisasi, jalan tersebut sudah ada dalam bentuk jalan tanah. Karena jalan tanah itu tak kunjung dibangun, akhirnya Warga kemudian mengajukan agar jalan mereka disemenisasi. Begitu mendapat permohonan warga itu, maka pihaknya langsung memasukkan dalam program TMMD.

Kata dia, pekerjaan fisik yang dilakukan dalam kegiatan TMMD merupakan kegiatan yang tidak masuk dalam program pembangunan oleh Pemkab Karimun, baik itu jangka pendek maupun jangka panjang. Artinya, kegiatan tersebut tidak masuk dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kabupaten Karimun. “Kegiatan TMMD ini sifatnya swakelola yang dikerjakan melalui kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Anggaran untuk kegiatan ini memang bersumber

dari APBD Karimun melalui dana hibah yang dituangkan dalam nota perjanjian hibah antara Pemkab Karimun dan Kodim 0317 Tanjungbalai Karimun,” jelasnya. Tujuan dilakukannya TMMD itu, kata Dandim, semata-mata hanya ingin melakukan percepatan pembangunan di desa ataupun kelurahan. Kucuran anggaran dari Pemkab Karimun murni digunakan untuk pembangunan. Sementara, biaya operasional ataupun kebutuhan prajurit TNI dalam bekerja sudah dianggarkan dari Mabes TNI. (ham)

Editor: R.Ghafur, Layouter : Novrizal


12

anambas

Kamis, 22 September 2016

Dinsos Pulangkan Pengemis ANAMBAS (HK) — Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas melalui Dinas Sosial memulangkan 6 orang pengemis ke Batam karena meresahkan warga.

Yudi Liputan Anambas "Mereka telah kita pulangkan pada hari Minggu (18/9) ke Batam," demikian disampaikan Kepala Bidang Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial, Awaluddin, Rabu (21/9). Awaluddin mengungkapkan, dari enam orang itu ada yang mengalami disabilitas. Para pengemis sempat beroperasi di Anambas sebelum dipulangkan. "Sebelum kami pulangkan mereka sempat bermalam dua hari di kantor," bebernya. Awal mengakui kedatangan pengemis tersebut telah mengundang keresahan warga, untuk itu pihaknya tidak mau tinggal diam. Apalagi diketahui salah seorang dari pengemis tersebut berprofesi sebagai tukang pijat di Batam. "Masyarakat meminta kepada Dinas Sosial untuk mengambil tindakan pada kehadiran pengemis tersebut," tuturnya.

Dinsos sendiri dalam waktu dekat ini akan membuat Peraturan Bupati (Perbup) yang mengatur tentang kehadiran pengemis. Untuk Perda Trantib sudah ada dan telah disahkan."Pemulangan yang dilakukan ini sudah yang kedua kali dilaksanakan."jelasnya. Terpisah Ilyas, warga Tarempa mengungkapkan, saat naik menggunakan feri pihaknya sempat melihat ada yang berbeda, apalagi saat datang sudah mulai beroperasi, itu terjadi perbedaan karena selama ini belum pernah ada pengemis. "Kita apresiasi langkah Dinsos untuk memulangkan para pengemis tersebut," ujarnya. Masih kata Ilyas menghadapi hal ini sebaiknya pemerintah segera membuat peraturan daerah ataupun peraturan bupati terkait dengan pengemis ini agar jangan sampai Anambas menjadi ladang baru bagi para pengemis dan gelandangan.***

YUDI/HALUAN KEPRI

PENGEMIS DIPULANGKAN — Sejumlah 6 orang pengemis dipulangkan ke Batam oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas melalui Dinas Sosial. Tampak para pengemis memasuki Kapal Feri Blue Sea Jet I.

LPP APBD 2015 Anambas Terlambat ANAMBAS (HK) — Surat Keputusan (SK) Evaluasi Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah(LPP APBD) 2015 terlambat diterima Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA). Pasalnya SK tersebut dari Gubernur Kepri usai lebaran Idhul Adha. Hal ini menyebabkan pemerintah daerah terlambat memberi

LPP APBD kepada DPRD. "Kalau ataurannya pemerintah terlambat menyerahkan LPP kepada kami," Demikian disampaikan Yulius, SH, Wakil Ketua Panitia Khusus (Pansus) LPP APBD 2015 melalui telepon genggamnya, Rabu (21/9). Kendati terlambat ungkap Politisi Partai Gerindra, pihaknya langsung menggelar rapat pertama

untuk membahas LPP dengan Kabag Hukum dan Kabag Keuangan pada 15 Juli lalu. "Kalau teknisnya ada pada Pemerintah," jelasnya. Di tempat terpisah Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Pendapatan Daerah Azwandi mengatakan, pihaknya berupaya agar tidak terkena sanski dari Kementrian Keuangan. "Kami upayakan sece-

patnya agar diserahkan kepada Kemenkeu. Jangan sampai terkena sanski, karena dampaknya sangat terasa kalau dana perimbangan dipotong. Bisa-bisa keuangan daerah menjerit," jelasnya. Azwandi Juga mengungkapkan pihaknya akan berkerja keras mengingat tidak mungkin dikondisi defisit seperti ini adalagi persoalan lain.

Sementara itu Renaldi Pelaksana Tugas(Plt) Kepala Bagian Keuangan Sekretariat Pemkab Anambas mengakui keterlambatan menyerahkan LPP ke DPRD dan Gubernur akibat LHP dari Badan Pemeriksa Keuangan(BPK) terlambat tiba di Anambas. "Kami menerima LHP dari BPK juga sudah terlambat,sehingga ada keter-

lambatan pembahasan di DPRD," ungkapnya, seraya mengatakan kita ini jauh semua butuh proses ini menjadi penyebab keterlambatan. Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris berharap agar jangan sampai mendapat sanksi dari Kemenkeu. Pasalnya, dana dari Pemerintah Pusat telah banyak yang dipotong.

"Saat ini kita sudah defisit, kalau dana perimbangan dipotong lagi,tentu kita makin defisit, dampaknya pembangunan akan tidak terlaksana," ungkapnya. Masih kata Haris, pihaknya juga berupaya agar SK ini diserahkan ke Kemenkeu, SK Evaluasi LPP APBD 2015 itu sudah saya tandatangani tinggal mengirim saja.(yud)

Sebanyak 891 Siswa Peroleh KIP

YUDI/HALUAN KEPRI

INILAH sosok Herianto, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kepulauan saat diwawancara di ruang kerjanya. ANAMBAS (HK) — Sebanyak 891 Siswa secara berjenjang dari tingkat SD sampai dengan SMA sederajat mendapatkan penyaluran Kartu Indonesia Pintar (KIP) tahun 2016. KIP sendiri dimulai sejak tahun 2014,dan disalurkan ke Anambas tahun 2015 silam. Herianto Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) mengatakan, kartu yang disalurkan tersebut diantarannya yakni 447 untuk tingkat SD, 264 SMP, 96 SMU dan 84 SMK. "Namun hingga saat ini masih belum semuanya keluar SK pencairannya di Bank," kata Herianto, Rabu (21/9). Herianto mengungkapkan, total dana yang SK nya sudah keluar ke siswa se-

cara berjenjang dari tingkat SD sampai dengan SMU/SMK sebesar Rp267.100.000.00. Untuk tingkat SD mendapatkan dana sebesar Rp450/orang untuk satu tahun. tingkat SMP mendapatkan Rp750 ribu/ orang dan SMU/SMK Rp1000.000/orang. "Yang belum mengambil dana tersebut sudah disampaikan pemberitahuannya," tegasnya. Lebih jauh Herianto menambahkan, Siswa yang mendapatkan Kartu KIP memang siswa yang tidak mampu, Kartu Indonesia Pintar (KIP) diberikan sebagai penanda dan digunakan untuk menjamin serta memastikan seluruh anak usia sekolah (6-21 tahun) dari keluarga pemegang KKS untuk mendapat-

kan manfaat Program Indonesia Pintar bila terdaftar di Sekolah, Madrasah, Pondok Pesantren, Kelompok Belajar (Kejar Paket A/B/ C) atau Lembaga Pelatihan maupun Kursus. "Program Indonesia Pintar melalui Kartu Indonesia Pintar adalah salah satu program nasional (tercantum dalam RPJMN 2015-2019)," tegasnya. Herianto juga menegaskan, di Kabupaten Kepulauan Anambas KIP tersalurkan dengan baik. Bagi yang belum menerima, sudah beritahukan melalui surat. "Pastinya Insya Allah di Anambas tidak ada persoalan dalam penyaluran dana KIP," tuturnya. Masih kata Herianto, untuk Anambas selain KIP ini juga ada bantuan operasional sekolah (BOS). Namun perlu diketahui untuk di Anambas kedua program pemerintah ini merupakan tambahan karena Sekolah di Anambas gratis. "Didaerah kita ini sekolah gratis, mulai dari transportasinya ditanggung oleh Pemerintah," paparnya. Herianto berharap dana-dana yang diberikan pemerintah dapat membantu siswa dalam mengenyam pendidikan demi masa depannya kelak.(yud)

Editor: Nico, Layout: Hestu Purwanto


13

natuna

Kamis, 22 September 2016

Sering Kesurupan, Pelajar SMAN Pulau Laut Diliburkan NATUNA (HK) — Akibat sering diganggu makhluk halus (jin), Pelajar SMA Negeri 1 Kecamatan Pulau Laut diliburkan oleh pihak sekolah. Diliburkannya seluruh pelajar lantaran khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Faturrahman Liputan Ranai

FATHURRAHMAN/HALUAN KEPRI

BERIKAN SANTUNAN — Kapolsek Serasan, AKP Benhur Gultom mendatangi kelurga memberikan bantuan beras terpidana yang ditahan oleh pemerintah Diraja Malaysia.

Polsek Serasan Santuni Keluarga Terpidana NATUNA (HK) — Polsek Serasan memberikan bantuan kepada keluarga terpidana yang ditahan oleh pemerintah Diraja Malaysia. Bantuan yang berupa sembako itu langsung diserahkan Kapolsek Serasan AKP Benhur Gultom bersama jajaranya, Selasa (20/9). Bantuan masing-masing di serahkan kepada ibu Radiah (40) warga desa Arung Ayam Kecamatan Serasan Timur yang merupakan istri terpidana M.Taib, Nahkoda KM Usaha Nelayan 02 yang saat ini menjalani hukuman kurungan di Malaysia. Kemudian bantuan juga diserahkan kepada ibu Yumi

(33) warga desa Arung Ayam, istri dari Yudiansyah Nahkoda kapal KM Berkat Usaha yang juga masih menjalani hukuman di Malaysia. “Kita bersimpati kepada warga yang sedang kesusahan, semoga saja ini bisa mengurangi beban rasa mereka. Yang jelas mereka perlu perhatian dari semua pihak,” kata AKP Gultom, Rabu (21/9) melalui telepon. Selain memberikan bantuan kebutuhan pokok berupa dua karung beras, dalam kunjungan itu, AKP Gulton juga mengaku melakukan dialog dengan keluarga korban. “Kita juga mengajak mereka berdialog guna mencari tahu

prihal tertangkapnya kelurga mereka di Malaysia,” sambungnya. Dikatakannya, kedua suami mereka telah di kenakan hukumam 12 bulan penjara atau membayar denda sebesar 50 ribu Ringgit Malaysia dan 70 ribu Ringgit Malaysia untuk bisa bebas. “berdasarkan keterangan dari ABK pompong yang telah dipulangkan ke Serasan, diterima informasi pada tanggal 9 September 2016 dari Sematan Malaysia, Pengadilan telah menjatuhkan vonis kepada kedua Nahkoda dengan kurungan selama satu tahun atau bebas bersarat dengan mem-

bayar denda sebesar 50 ribu Ringgit untuk terpidana atas nama M.Taib dan 70 ribu Ringgit untuk terpidana atas nama Yudiansyah” terang AKP. Benhur Gultom. Menurutnya hal ini tentu sangat berat bagi keluarga yang tinggalkannya karena angka tebusan yang diputuskan Malaysia sangat berat bagi mereka, kecuali bila ada pihak-pihak yang turut membantu. “Dendanya terlalu berat bagi keluarga, maka mereka perlu perhatian kita semua. Semoga saja pihak-pihak lain juga dapat mengulurkan tangan bagi keluarga terpidana itu,” pungkasnya. (fat)

Dewan Minta Tunjangan Perumahan yang Halal NATUNA (HK) — Ketua Pansus Tujangan Perumahan Dewan DPRD Natuna, Wan Sofyan menegaskan tunjangan perumahan dewan harus dibayarkan, hanya saja pembayarannya harus bersih dari masalah alias halal. Sofyan menjelaskan, Anggota DPRD Natuna sejak Januari 2016 hingga saat ini belum pernah menerima tunjangan perumahan meski pos anggaran untuk tunjangan itu jelas. Hal ini terjadi karena dinilai ada masalah pada besaran anggaran itu. “Kita sudah sembilan bulan gak menerima tunjangan itu meski sudah dianggarkan. Katanya ada masalah di sisi besaran anggarannya, beberapa pihak menilai angkanya kebesaran. Tapi apapun alasannya,

FATHURAHMAN/HALUAN KEPRI

KETUA Pansus Perumahan DPRD Natuna, Wan Sofyan. Ia mengeaskan tunjangan itu harus dibayar. tunjangan itu harus dibayarkan,” kata Sofyan di kantornya, Rabu (21/9). Hanya saja, Sofyan mengaku DPRD tidak saklek mengenai prihal besaran anggaran yang akan dibayarkan pemerin-

tah kepada dewan meskipun besaran anggaran itu sudah termaktub dalam buku APBD. “Yang kami inginkan tunjangan perumahan itu dibayar, mengenai berapa yang mau dibayar silahkan saja diatur sesuai aturan yang berlaku. Kita tidak saklek meski dibayarnya tidak sesuai dengan yang ada pada ketentuan APBD,” tegasnya. Sofyan mengaku, DPRD tidak mau ada masalah baru yang muncul di belakang hari pada pembayaran tunjangan perumahan itu karena mereka menginginkan ada kerjasama yang baik dengan pemerintah secara berkelanjutan. “Kami tidak ingin pemerintah menuai masalah hanya gara-gara membayarkan tunjangan perumahan itu. Kamin ingin

Bahkan kesurupan massal dalam sebulan terjadi sebanyak lima kali. Kapolsek Pulau Laut, Ipda Ardian menuturkan, menindak lanjuti informasi tersebut, dirinya langsung menemui Kepala Sekolah SMA Pulau Laut Zainal Muzakir beserta gurus kelas. “Ternyata dalam satu bulan ini, sudah lima kali terjadi kesurupan massal di sekolah itu,” kata Ipda Ardian, Rabu (21/9). Terkait kesurupan massal sambungnya, pihak sekolah sudah melaporkan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Natuna termasuk Disdikbud Provinsi Kepri. “Jadi dari penuturan Kepala Sekolah dan guru, pelajar yang kesurupan itu rata-rata adalah perempuan. Bahkan sekali kesurupan itu bisa 10 anak bahkan 20 anak. Makanya saat kejadian itu, sekolah langsung memu-

langkan seluruh siswanya,” ungkapnya. Lebih lanjut Ipda Ardian mengatakan, gedung sekolah dibangun tahun 2005. Pada tahun 2008 sampai sekarang, siswa sering kesurupan khususnya pada saat apel hari Senin berlangsung. “Maka dari itu, untuk menghindari kesurupan massal, sekolah jarang melaksanakan upacara hingga tiga tahun lamanya,” paparnya. Terkait hal ini ungkapnya, pihak sekolah sudah melakukan segala cara salah satunya dengan menggelar do’a bersama. Dan kepolisian dalam hal ini akan sering mengunjungi sekolah tersebut untuk memantau perkembangan dan situasi sekolah. “Kami sebagai aparat keamanan hanya bisa membantu melalui ikut berdo’a bersama supaya tidak ada lagi adik-adik pelajar yang kesurupan. Kasian juga kan, pas enak-enak belajar dikagetkan dengan teriakan dan tangisan,” tutupnya. ***

FATHURRAHMAN/HALUAN KEPRI

KAPOLSEK Pulau Laut, Ipda Ardian saat berbincang-bincang dengan Kepala Sekolah SMU 1 Pulau Laut mengenai kesurupan massal yang sering melanda siswa.

tunjangan itu halal bagi kami dan halal bagi yang membayarkannya,” ungkap Sofyan. Karenanya, prihal ini pemerintah dan DPRD mesti berkoordinasi dengan baik guna mendapatkan solusi yang benar. Sofyan mengaku pihaknya sudah meminta surat keterangan mengenai perumahan yang ada belum layak huni dari Dinas PU, surat hasil kajian besaran tunjangan perumahan dewan dari Tim Ampresial untuk dikonsultasikan dengan Kejati Kepri. “Makanya kita koordinasikan dengan pemerintah dan kita sepakat mengkonsultasikannya dengan penegak hukum dalam hal ini Kejaksaan dan BPK. Kita ingin tahu berapa besaran yang halal untuk tunjangan itu,” pungkasnya. (fat)

Guru Swasta Bakal Dapat Kesejahteraan

FATHURRAHMAN/HALUN KEPRI

KADISDIKBUD Kabupaten Natuna, Agus Supardi. Ia berharap guru swasta bisa mendapatkan kesejahteraan lagi.

NATUNA (HK) — Kabar gembira bagi para guru swasta di Kabupaten Natuna. Pasalnya setelah dua tahun tidak menerima dana kesejahteran dari pemerintah, kedepan mereka bakal mendapatkan lagi kesejahteran seperti sedia kala. Hal ini dikatakan Kadisdikbud Kabupaten Natuna, Agus Supardi yang memperkirakan guru swasta bakal bisa mendapatkan kesejahteraan lagi. Agus menjelaskan, berdasarkan aturan yang berlaku anggaran hibah tidak boleh dianggarkan untuk satu obyek tiga kali berturut-turut. “Ya betul, mereka sejak 2015 tidak lagi menerima kesejahteraan dari

daerah. Alasannya dana hibah tidak bisa dicairkan tiga kali berturut-turut,” kata Agus di Bunguran Tengah, kemarin. Selain alasan aturan, dana untuk guru itu juga tidak bisa dicairkan karena alasan kemampuan anggaran yang tidak memadai. “Tahun 2015 anggaran untuk itu tidak dimasukkan karena mempertimbangkan kemampuan anggaran,” sambungnya. Dikatakannya, tahun-tahun sebelumnya guru-guru swasta yang kebanyakan bernaung di bawah Kementerian Agama itu setiap tahun mendapatkan bantuan kesejahteraan dari daerah. “Sebelumnya mereka dapat

terus. Tapi sejak tahun lalu tak dapat karena alasan di atas,” ungkapnya tanpa menyebutkan besaran anggaran untuk guru-guru itu. Agus mengaku, tahun ini pihaknya sudah mengusulkan anggaran itu lagi untuk dimasukkan pada APBD 2017 mendatang. Namun demikian, Agus belum berani menjamin apakah bisa masuk di APBD tahun depan atau tidak karena hal itu bukan keweanangannya. “Untuk tahun depan sudah kita usulkan, cuma apakah bisa dicantumkan di APBD atau tidak itu urusan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), tapi semoga saja bisa,” harapnya mengakhiri. (fat)

Editor: Indra,LayOut:Parlin


14

lingga

Kamis, 22 September 2016

KHARISMAGITA'S BLOG

PULAU BERHALA — Untuk menyakinkan kepada masyarakat, Pemprov Kepri memasang papan nama dengan tulisan Tanah Ini Milik Provinsi Kepri. Sebelumnya pulau ini menjadi sengketa antara Provinsi Kepri dan Provinsi Jambi. Namun berdasarkan keputusan MA, Pulau Berhala masuk wilayah Provinsi Kepri.

APBD-P Diperkirakan Rp710 M LINGGA(HK) — Diperkirakan pengesahan APBD-P tahun 2016 Kabupaten Lingga, angkanya mencapi Rp710 miliar. Jumlah tersebut mengalami penurunan dari APBD Murni 2016 yang sebesar Rp753 miliar. Novriadi Putra Liputan Lingga Menurut Ketua DPRD Lingga, Drs Riono, saat ini tim Banggar dan TAPD sedang melakukan pembahasan. "Diperkirakan angkanya Rp710 miliar. Karena adanya penundaan DAU dari PMK itu,"ujarnya, Rabu (21/9). Dikatakan Riono, angka ini cukup disyukuri, karena sebelumnya anggapan Banggar angka di APBD Perubahan tahun 2016 sekitar Rp600 miliaran . Namun saat ini kata dia, ada sekitar 50 M piutang dari Provinsi yang musti di pastikan. "Kalaulah Rp50 miliar ini tidak di salurkan, celaka kita. Namun kalau dibayarkan maka angka di plafon sementara sekitar Rp710 miliar pada APBD-P,"jelasnya. Menurut Riono, pembahasan APBD-P ini cukup alot, karena turunnya PMK terkait Dana Alokasi Umum (DAU) yang ditunda sekitar Rp30 miliar itu, keluar

Drs Riono sesudah draft KUA PPAS diajukan. Jika dana DAU tersebut tidak ditunda, maka diperkirakan defisit hanya sekitar Rp10 miliar dari angka murni. "Ini menyangkut kepentingan masyarakat Kabupaten Lingga. APBD-P disahkan sekitar 30 September mendatang. Ini saya lagi break out, tim TAPD dan Banggar mau mulai rapat,"ucap Riono disela-sela pembahasan APBD-P 2016 di gedung DPRD Lingga.***

Pemkab Bersama Pertamina Tata Ulang Pasokan BBM LINGGA (HK) — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lingga bersama Pertamina Provinsi Kepri akan menata ulang kembali pasokan bahan bakar minyak (BBM) ke Kabupaten Lingga. Penataan ulang ini terkait seringnya terjadi kelangkaan BBM baik jenis premium, solar maupun minyak tanah. Hal ini terungkap saat Bupati Lingga Alias Wello didampingi Staf Khusus Bidang Sosial dan Ketenagakerjaan Mustazar medio, bertandang ke kantor Pertamina Kepri. Kedatangan Alias Wello diterima langsung Marketing Branch Manager Pertamina Kepri. Setelah Bupati mendapat penjelasan akan kelangkaan BBM di Lingga, akhirnya bersepakat untuk menata ulang kembali distribusi BBM dari Pertamina hingga ke agen Menurut Mustazar pihakn-

ya mendatangi Pertamina ingin mengetahui secara detail berapa sebenarnya besaran kuota BBM untuk daerah Lingga dan sekitarnya. “Dari hasil pertemuan itu diketahui bahwa sebenarnya besaran kuota BBM untuk wilayah Lingga dinilai masih berlebih. Kalau dilihat, masalah distribusinya saja, sehingga masyarakat mendapat kesulitan mendapatkan BBM,”kata Mustazar. Lanjut dia, untuk BBM jenis premium bahkan tidak ada masalah yang berarti, kecuali solar, karena pihak APMS dan SPBB hanya memasok sebanyak 2.000 kilo liter saja padahal jatah yang diberikan 7.000 kilo liter per bulan. Sementara untuk minyak tanah memang perlu diantisipasi karena sering ‘raib’ tak jelas kemana.“ Bu”pungkasnya. (lps)

Jaringan PLN Daik Masuk Wilayah Linggut LINGGA(HK) — Untuk menambah sekaligus meningkatkan layanan energi listrik, PT PLN Sub Daik Lingga rambah jaringan ke wilayah Lingga Utara (Linggut). Hal ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Lingga Utara yang belum menikmati energi listrik 24 jam setiap harinya. Kepala PLN Sub Rayon Daik Lingga Jauhari Nainggolan, mengatakan arus listrik di Lingga Utara saat ini masih terbatas. Maka untuk penambahan energi, pihak PLN sendiri sedang melakukan pemasangan tiang listrik mulai dari Desa Resun menuju Desa Rantau Panjang, dan juga menuju

Pancur dengan jarak tempuh lebih kurang 23 kilometer dengan jumlah sekitar 400 batang tiang listrik. “Kalau rinciannya jaraknya dari Resun ke Desa Rantau Panjang 5 Km, Resun ke Pancur 18 km,”ujarnya, Rabu (21/9). Dijelaskan Jauhari, saat PLN Sub Daik baru pada tahap pemasangan jaringan, namun untuk dikoneksikan, ke rumah-rumah warga itu melihat kondis lapangan dan pemesanan jaringan. “Kalau target sih akhir tahun selesai pekerjaan (pemasangan tiang dan kabel), tapi apakah langsung dikoneksikan atau tidak, saya tunggu informasi dari PLN

Dabo dan PLN area Tanjungpinang,” imbuhnya. Dengan adanya penambahan jaringan langsung dari PLN Sub Daik, Jauhari menjelaskan bahwa mesin PLN Pancur yang dipakai saat ini tetap digunakan. Atau alternatifnya hanya saja, nantinya mesin tersebut akan diletakkan di daerah lainnya yang membutuhkan. “Tetap digunakan, tapi belum tahu nanti mau di relokasikan kemana. Karna itu aset PLN. Jadi, selagi tidak ada masalah ya dipergunakan untuk tempat yang membutuhkan nanti,” imbuhnya. Sebagaimana energi listrik PLN sub Daik saat ini

mempunyai kapasitas 2.000 kw, sedangkan yang saat ini terpakai baru 1.490 kw. “Untuk Pancur juga tidak besar kok, pemakaiannya, cuma 300 kw saja,” cetusnya. Dengan adanya peningkatan koneksi arus listrik ke wilayah kecamatan Lingga Utara tersebut, Jauhari Nainggolan berharap, agar masyarakat dapat bersama-sama menjaga aset yang telah dibangun tersebut. “Artinya , jika menanam pohon, mohon jaraknya jangan dekat dengan jaringan PLN, apalagi di bawahnya. karna nanti akan mengganggu proses aliran listrik,” terangnya.(put)

200 Personel Polres Lingga Tes Psikologi LINGGA (HK) — Kepolisian Resort (Polres) Lingga sejak Senin (19/ 9) lalu, hingga Sabtu mendatang, menggelar tes psikologi kepada sekitar 200 personil dijajaran pengguna seragam coklat itu khususnya bagi mereka yang memegang senjata api (senpi) dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Kegiatan tes psikologi tersebut berlangsung

di SD Negeri 002 Dabo Singkep, Kecamatan Singkep. Menurut Kepala Bagian SDM Polres Lingga Rusdianto, melalui tes psikologi yang dilaksanakan selama 6 bulan secara berkala tersebut dapat diketahui apakah anggota layak atau tidak memakai senpi organik laras pendek serta untuk mengetahui

binkamtibmas. Uji kelayakan pemegang senjata api ini secara umum ialah pemegang senpi memiliki aturan yang ketat, pengamanan penggunaan senpi inventaris secara berkala dan melaksanakan pengecekan pisik senpi seperti pemeriksaan wujudnya dan jumlah peluru serta kelengkapan surat-suratnya. (pls)

kepribadian dan mental anggota. “Ini merupakan program rutin dari Karn KSDM Polda Kepri dengan masa berlaku pemeriksaan tes psikotes selama 6 bulan secara berkala,” ujar Rusdianto. Mereka yang mengikuti tes psikologi ini diantaranya para perwira dan anggota pemegang senpi seperti Lantas dan Ba-

ILUSTRASI

PERSONEL polisi sedang mengikuti tes psikologi untuk menguji mental dan kestabilan jiwa mereka, terutama yang dibekali senjati api.

CMYK

Editor : Arment Aditiya, Layout :Parlin


15

dunia

Kamis, 22 September 2016

Anak-anak Gadis 9 Tahun Dinikahi Paksa SYDNEY (HK) — Sejumlah kepala sekolah dan guru Australia melaporkan, anak-anak gadis berusia mulai dari 9 tahun di sekolah mereka telah dilarikan ke luar negeri untuk dinikahi. Kasus itu lansir orleh Pemerintah New South Wales (NSW), Australia, seperti dilaporkan ABC News, Selasa (20/9). Menteri Keluarga dan Pelayanan Masyarakat (FACS), Brad Hazzard, mengatakan, sudah ada sekitar 70 kasus anak gadis yang dipaksa menikah di luar negeri dilaporkan ke hotline FACS sejak Juli 2014. "Tidak ada keraguan lagi telah terjadi tsunami di mana gadis-gadis muda, sebagian masih berusia 9 tahun, yang dilarikan ke luar negeri dan dipaksa untuk menjadi pengantin anak," kata Hazzard. "Banyak dari anak-anak kecil ini akan berakhir di pengungsi remaja di banyak kawasan di NSW,” katanya. Hazzard mengatakan, komunitas Muslim berisiko lebih lantang menentang praktek semacam ini. "Masing-masing dari anak kecil ini, yang sedang terancam ini jelas menghadapi risiko besar dari keluarganya jika mereka tidak mematuhi perintah tersebut,” katanya. "Saya telah diberitahu beberapa dari mereka bahkan merasa hendak bunuh diri jika

mereka tidak hidup sesuai dengan harapan orangtua mereka," tambahnya. Helen Senior, koordinator program nasional untuk Program Dukungan Bagi Orang yang Diperdagangkan, yang dijalankan oleh Palang Merah Australia, mengatakan, kesadaran mengenai praktek ini memainkan peran besar dalam membantu orang-orang untuk lebih berani untuk bersuara, namun perlu lebih banyak data. UU Pernikahan terbaru yang berlaku di Australia terbit tahun 2013 "Jadi sejak 2013 kita melihat secara bertahap ada peningkatan orang yang melaporkan diri kepada kami untuk meminta bantuan karena mereka berusaha menghindari menikah atau mereka benar-benar berusaha meninggalkan pernikahan yang dipaksakan kepada mereka,” kata Senior. Tutup mulut Presiden Muslim Australia, Keysar Trad, mengaku terkejut mengetahui laporan ini. "Saya tahu kami telah berkampanye sejak lama dalam mendidik masyarakat bahwa

salah satu syarat untuk pernikahan yang sah didalam ajaran Islam adalah persetujuan," kata Trad. "Bagi siapa pun memaksa seorang wanita muda atau pria muda melangsungkan pernikahan yang bukan kehendak mereka itu adalah hal yang salah.” Namun, Arif Nabizada, aktivis masyarakat Australia-Afganistan dari kelompok etnis minoritas Hazara, mengatakan masalah ini tidak dibicarakan secara terbuka. "Sepengetahuan saya, belum pernah saya mendengar hal mengenai pengantin anak, tapi yang menjadi keprihatinan saya adalah masalah perjodohan ini, terutama jika mereka dipaksakan,” katanya. Ada kasus konflik, kata Nabizada, di mana gadis-gadis berusia 18 tahun menolak untuk menerima perjodohan. "Banyak orang perlu mendapat pendidikan untuk memahami kalau pernikahan yang dipaksakan adalah illegal di Australia,” ujarnya. Nabizada mengatakan, ada banyak alasan lain disamping praktek kebudayaan dibalik pernikahan yang diatur atau perjodohan ini. "Terkadang keluarga berusaha untuk membawa saudara mereka dari luar negeri dan itu karena Afghanistan merupakan salah satu tempat paling berbahaya di bumi,” katanya.

DTK

INILAH sosok Tristan Bramanta (kanan) foto bersama dengan tiga pemenang lainnya usai menjuara kontes mengeja dalam bahasa Inggris The Great Spelling Bee di Australia, Sabtu (17/9). Guru tidak tahu Presiden Dewan Kepala Sekolah Menengah NSW, Chris Presland, mengatakan, dirinya tidak mengetahui kenaikan kasus pengantin anak yang barubaru ini terjadi. "Siswa dan guru mereka memang memiliki hubungan yang dekat, sehingga apa pun yang mempengaruhi kesejahteraan siswa pasti akan di-

laporkan," katanya. Juru bicara oposisi untuk urusan Jasa Layanan Keluarga dan masyarakat, Tanya Mihaluk, mengatakan praktek pengantin anak atau kawin paksa itu menjijikkan. "Jelas ada anggota masyarakat yang peduli atau guru yang menghubungi FACS," katanya. “Hazzard perlu melakukan intervensi awal dalam mem-

berikan perawatan darurat." Hazzard mengatakan pendekatan holistik diperlukan, dengan koordinasi yang lebih baik oleh negara persemakmuran. "Saya meminta Pemerintah Federal mendukung pemerintah negara bagian dan wilayah untuk mencoba dan menemukan solusi dari masalah ini."(dtc).

Obama Desak Israel Berdamai Dengan Palestina WASHINGTON (HK) — Presiden Amerika Serikat Barack Obama mendesak okupasi Israel di Palestina harus diakhiri.

KOM

PROTES KEMATIAN — Massa demonstran terlibat dalam bentrokan dengan polisi North Caroline, AS, pada Selasa (20/9) malam. Mereka memprotes kematian seorang warga kulit hitam, yang tewas ditembak polisi pada Selasa sore.

Anak Indonesia Juara Kontes Mengeja Di Australia MELBOURNE (HK) — Satu lagi wajah asal Indonesia menghiasi televisi di Australia, dan berprestasi. Tristan Bramanta (11 tahun) hari Sabtu (17/9) menjadi juara kontes mengeja dalam bahasa Inggris The Great Spelling Bee yang ditayangkan jaringan televisi Channel 10 di Australia. Tristan adalah pelajar kelas 5 sebuah sekolah dasar di Melbourne dan anak tertua dari pasangan Sigid Prasetyo dan Luluk Hanifah yang pindah dari Indonesia ke Australia di tahun 2008 ketika Tristan berusia tiga tahun. Tristan memenangkan kontes speeling bee di Australia Tristan memenangkan kontesSpellingBee di Australia. Foto:Channel 10 Selama beberapa bulan kompetisi, Tristan mengalahkan para pelajar lain yang berusia antara 8 sampai 13 tahun dalam kompetisi mengeja dimana proses lomba dilakukan secara bertahap mulai dari babak penyisihan sampai dengan final.

Dalam percakapan lewat telepon dengan wartawan ABC Australia Plus Indonesia L. Sastra Wijaya hari Selasa (20/9), Tristan mengatakan bahwa ide untuk mengikuti acara Spelling Bee tersebut datang dari dirinya sendiri. "Saya menonton acara yang sama tahun lalu dan merasa bahwa saya juga bisa melakukannya. Kami kemudian mencari informasi dan mendaftarkan diri." kata Tristan dalam percakapan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Menurut Tristan dalam lomba tersebut, yang lebih menegangkan baginya adalah ketika harus cepat-cepat menekan tombol ketika sudah mengetahui jawabannya. "Kalau mengejanya saya tidak merasa sulit." katanya. Prestasi Tristan Bramanta ini menjadi juara kontes mengeja dalam bahasa Inggris boleh disebut mengesankan karena ketika pindah dari Indonesia di

DTK

INILAH sosok Tristan Bramanta (kanan) foto bersama dengan tiga pemenang lainnya usai menjuara kontes mengeja dalam bahasa Inggris The Great Spelling Bee di Australia, Sabtu (17/9).

tahun 2008, dia tidak memiliki kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Inggris sama sekali, menurut komentar salah seorang gurunya di akun FB The Great Spelling Bee. Menurut ibunya, Luluk Hanifah, Tristan juga tidak mendapat penekanan khusus harus berbahasa Inggris. "Kami malah membiasakan dia untuk tetap berkomunikasi dalam bahasa Indonesia." kata Luluk Hanifah. Pengejaan atau spelling dalam bahasa Inggris adalah salah satu hal yang penting, dan menurut Luluk Hanifah, kemampuan Tristan mengeja sudah terlihat sejak kecil. "Ketika di kelas 3, dia ikut tes yang disebut ICAS yang diselenggarakan oleh Universitas New South Wales, dan hasilnya bagus untuk kategori spelling. Dia menjadi tiga peserta terbaik di bidang pengejaan untuk negara bagian Victoria dan mendapatkan medali." kata Luluk. ICAS adalah tes untuk menguji kemampuan siswa di Australia di kelas tertentu, dan murid sekolah bisa mengajukan diri untuk diuji secara perseorangan dan hasilnya dibandingkan dengan rerata nasional di Australia. Menurut Luluk lagi, kemampuan mengeja ini didapat Tristan karena kesukaannya membaca baik buku dalam bahasa Inggris maupun dalam bahasa Indonesia. "Kalau ke Indonesia, salah satu kunjungan wajib kami adalah ke toko buku." kata Luluk lagi. Tristan (tiga dari kanan) bersama para peserta The Great

Speeling Bee tahun 2016 Tristan (tiga dari kanan) bersama para pesertaTheGreatSpeelingBee tahun 2016 Foto:Channel 10 Untuk kemenangan di acara The Great Spelling Bee ini, Tristan mendapat tropi dan juga beberapa hadiah lain di antaranya dana pendidikan. Ketika ditanya apakah dia akan ikut lomba serupa di masa depan baik di Australia maupun di tempat lain, Tristan mengatakan 'mungkin saja itu akan dilakukan." Ayah Tristan, Sigid Prasetyo adalah seorang insinyur yang bekerja di perusahaan CNC Design di Melbourne. Ketika ditanya dari mana ide untuk memberikan nama Tristan kepada putranya, Sigid mengatakan itu terinspirasi dari sebuah film bernama Legends of the Fall dimana salah satu karakter utama dalam film tersebut yang dibintangi oleh Brad Pitt bernama Tristan. Prestasi Tristan ini mengikuti jejak mereka yang berasal dari Indonesia lainnya yang muncul di televisi di Australia dalam dua tahun terakhir. Sebelumnya adalah Reynold Poernomo yang menduduki peringkat keempat di lomba memasak MasterChef di tahun 2015. Beberapa bulan lalu, Tasia dan Garcia menjadi pemenang pertama lomba memasak My Kitchen Rules 2016. Ketiga acara tersebut, MasterChef, My Kitchen Rules dan The Great Spelling Bee adalah acara yang populer bagi penonton televisi di Australia.(dtk)

Dia mengatakan, Israel tidak bisa selamanya menduduki dan mendiami tanah Palestina. "Tentunya, Israel dan Palestina akan lebih baik jika berdamai. Palestina harusnya menolak hasutan dan mengakui legitimasi Israel, tapi Israel juga harus mengakui mereka tidak bisa secara permanen menduduki tanah Palestina," ujar Obama dalam Sidang Majelis Umum PBB ke-71 (UNGA) di New York kemarin, seperti dikutip dari Times of Israel, Rabu (21/9). Upaya Obama untuk melanjutkan perjanjian damai antara Israel dan Palestina selama delapan tahun masa jabatannya sebagai Presiden Amerika Serikat sepertinya gagal. Pasalnya pernjanjian tersebut terhenti sejak 2014. Obama menyebutkan, perdamaian dunia akan terealisasi jika negara-negara menghentikan pertikaian. Penyelesaian pertikaian dengan melakukan pendekatan. "Solusi untuk menyelesaikan pertikaian adalah ketika negaranegara bertikai menjalin kerja sama," ucapnya kemudian. Dalam pidatonya, Obama juga menuturkan kekerasan di T i m u r T e n g a h m e n j a d i p enyebab membludaknya pengungsi di berbagai belahan dunia. Karenanya, di tengah kemajuan dunia Obama meminta agar masyarakat internasional bersatu.

"Meski memiliki kemajuan besar, namun karena banyaknya ketidakpastian, kegelisahan, perselisihan, maka akan sulit untuk memerintah dunia. Karenanya setiap negara harus berjuang untuk melawan krisis pengungsi, terorisme dan ketidakseimbangan di Timur Tengah," lanjut dia. "Pola pikir sektarianisme dan ekstremisme serta pertumpahan darah yang terjadi di Timur Tengah harus dihapuskan. Masyarakat harus hidup berdampingan dan saling membangun, bukan merusak," ujarnya. Dia juga mengatakan negara lain jangan turut campur tangan dalam konflik di negara tetangga dan sahabat. Dalam hal ini, Obama menyinggung campur tangan Rusia pada berbagai konflik di negara tetangganya. Obama menambahkan, bila terus mencampuri urusan negara lain, hal itu akan memperburuk citra suatu negara. Tak hanya itu, Presiden AS ini juga menyinggung sengketa di Laut China Selatan. Bagi dia, negara bersengketa harus mematuhi hukum internasional. "Sebuah resolusi damai sengketa melalui jalur hukum akan lebih mampu menciptakan stabilitas ketimbang militerisasi di pulau dan karang," ujar Obama.(mrd)

Editor: Nikolas Ngao , Layout: Parlin


CMYK

Kamis, 22 September 2016

Ragam Kegiatan Bupati dan Wakil Bupati Karimun

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq memainkan permainan gasing di sela acara ucapara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 98 TA 2016 di Kabupaten Karimun yang dipusatkan di Desa Parit Kecamatan Karimun, Selasa (20/9)

16

Tek Photo: Hengki Haipon Foto : Dok Humas Pemkab

DANREM 033/Wira Pratama, Kolonel Inf Fachri, didampingi Bupati Karimun H Aunur Rafiq memberikan arahan pada acara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 98 TA 2016 di Kabupaten Karimun yang dipusatkan di Desa Parit Kecamatan Karimun, Selasa (20/9)

FOTO bersama pada upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 98 TA 2016 di Kabupaten Karimun yang dipusatkan di Desa Parit Kecamatan Karimun, Selasa (20/9)

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq mengecek kesiapan pasukan pada upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 98 TA 2016 di Kabupaten Karimun yang dipusatkan di Desa Parit Kecamatan Karimun, Selasa (20/9)

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyerahkan satu ekor sapi hewan kurban kepada pengurus Mesjid Agung Karimun usai shalat Idul Adha 1437 Hijriah di halaman Mesjid Agung Karimun, Senin (12/9).

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyaksikan detik-detik penyemblihan satu ekor sapi hewan kurban di halaman Mesjid Agung Karimun, Senin (12/9).

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menyaksikan penyemblihan satu ekor sapi hewan kurban di halaman Mesjid Agung Karimun, Senin (12/9). Pada Idul Adha 1437 Hijriyah, ini sebanyak 689 ekor hewan kurban disemblih untuk dibagikan kepada masyarakat Karimun di 12 Kecamatan

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyampaikan sambuan dan arahan kepada 17 atlit Karimun yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX di Bandung Jawa barat di Rumah Dinas Bupati Karimun, Minggu (11/9)

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim foto bersama dengan Pengurus KONI Karimun pada acara pembukaaan pembukaan PON XIX 2016 Jabar yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage Kota Bandung, Sabtu (17/7)

GUBERNUR Kepri H Nurdin Basirun bersama Bupati Karimun H Aunur Rafiq dan Wakil Bupati Karimun H Anwar Hasyim foto bersama dengan tim PS Karimun pada pertandingan perdana kompetisi sepak bola Liga Nusantara dan Suratin Cup putaran Kepri di Stadion Badang Perkasa Kabupaten Karimun Kamis (15/9) sore

GUBERNUR Kepri H Nurdin Basirun bersama Bupati Karimun H Aunur Rafiq foto bersama dengan tim YSK 757 pada pertandingan perdana kompetisi sepak bola Liga Nusantara dan Suratin Cup putaran Kepri di Stadion Badang Perkasa Kabupaten Karimun Kamis, (15/9) sore

GUBERNUR Kepri H Nurdin Basirun menyampaikan sambutan sekaligus membuka secara resmi kompetisi sepak bola Liga Nusantara dan Suratin Cup putaran Kepri di Stadion Badang Perkasa Kabupaten Karimun Kamis, (15/9) sore

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim berbincang akrab dengan Yohanes Kennedy, Pengurus KONI Kepri pada acara pembukaaan pembukaan PON XIX 2016 Jabar yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage Kota Bandung, Sabtu (17/7)

BUPATI Karimun H Aunur Rafiq menjadi khatib pada shalat Idul Adha 1437 Hijriah yang dipusatkan di Mesjid Agung Kabupaten Karimun, Senin (12/9)

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim foto bersama dengan Pengurus KONI Kepri pada acara pembukaaan pembukaan PON XIX 2016 Jabar yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage Kota Bandung, Sabtu (17/7) Editor: Syahdan Layout : Mario

CMYK


CMYK

17

Kamis, 22 September 2016

Pemprov Kepri Dapat WTP Khusus Langsung Diserahkan Menkeu TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah Provinsi Kepri mendapatkan penghargaan khusus dari Menteri Keuangan (Menkeu) RI Sri Mulyani atas prestasi yang diterima yakni Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) lima tahun bertuturturut pada Laporan Keuangan Daerah APBD Provinsi Kepri.

Eva Liputan Tanjungpinang Penghargaan ini secara langsung diterima Gubernur Kepri H Nurdin Basirun dari Sri Mulyani di Gedung Dharamapala, Jakarta, Selasa (20/9). Penghargaan khusus tersebut hanya diterima tiga Provinsi se-Indonesia, yakni Provinsi Kepulauan Riau, Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Nusa Teng-

gara Barat. Dalam sambutannya, Nurdin Basirun mengungkapkan bahwa pemanfaatan keuangan di daerah harus benar-benar untuk kesejahteraan rakyat. "Bukan bagaimana penggunaannya namun bagaimana penggunaan tersebut dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," jelas Nurdin. Tak hanya itu, lanjut Nurdin, penggunaan ke-

uangan daerah yang dikelola oleh Pemerintah Provinsi Kepri harus jelas, terbuka dan berorientasi pada peningkatan kesejahteraan dan perekonomian rakyatnya. "Setiap rupiah yang dikeluarkan harus benarbenar diperuntukkan untuk masyarakat," tambah Nurdin. Begitu pula, kata Nurdin, dalam kondisi defisit ekonomi yang terjadi saat ini juga bukan hambatan untuk melakukan pembangunan. Karena pembangunan infrastruktur juga merupakan salah satu penggerak ekonomi masyakat. Seperti yang telah dikatakan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, yang ingin pemerintah untuk mengelola keuangan secara efektif, secara transparan, secara akuntabel, dan ber-

Pemprov Kepri... Hal. 18 RICO BARINO

DAFTAR PAMERAN — Beberapa peserta melakukan pendaftaran untuk mengikuti pemeran NIEC Education Expo 2016 di Hotel CK Tanjungpinang, kemarin.

Bantu Minat Siswa Sekolah di Luar Negeri NIEC Gelar Pameran Pendidikan

IST

GUBERNUR Kepri Nurin Basirun menerima penghargaan khusus Predikat WTP lima tahun bertutur-turut dari Menkeu RI Sri Mulyani pada Laporan Keuangan daerah APBD Provinsi Kepri di Gedung Dharamapala, Jakarta, Selasa (20/9).

Rasionalisasi APBD-P Kepri Rp527 M TANJUNGPINANG (HK) — Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH mengatakan angka rasionalisasi pembahasan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Provisni Kepri hampir mencapai Rp527 miliar. Jumlah ini lebih besar dari perkiraan sebelumnya yang hanya mencapai Rp480 miliar. "Lebih besar dari yang kita duga, bertambah lebih kurang Rp 47 miliar dari perkiraan awal," ujar Jumaga saat dihubungi di Tanjungpinang, Rabu (21/9). Dikatakan Jumaga, berdasarkan hasil rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaratan Pemerintah Daerah (TPAD) Provinsi Kepri di Graha Kepri, Senin (19/9) kemarin, terjadi peningkatan jumlah perasionalisasian, dan harus dilakukan perasionalisasi sebesar Rp527 miliar. Untuk itu, lanjut Jumaga, pihaknya bersama

Rasionalisasi

CMYK

... Hal. 18

TANJUNGPINANG (HK) — Kesempatan bersekolah dan kuliah di luar negeri saat ini bukan hanya milik orang-orang yang tinggal di kota besar. Bagaimana tidak, informasi mengenai pendidikan luar negeri mulai merambah ke kota kecil seperti Kota Tanjungpinang. Buktinya, Provinsi Kepri khususnya Tanjungpinang menjadi salah satu sasaran pameran pendidikan luar negeri yang digelar dalam ajang NIEC Ed-

ucation Expo 2016. Kegiatan yang berlangsung besok (hari ini-red) Kamis (22/9) di Hotel CK Tanjungpinang, diselenggarakan Naresy International Ecudation Consulotant (NIEC), sebuah Konsultan Pendidikan di Indonesia berpusat di Bali. Ditemui di Tanjungpinang, CEO NIEC, Arnantyo Naresyworo mengatakan Pameran Pendidikan Sekolah Luar Negeri ini dilaksanakan di tiga tempat, yakni di Tanjungpi-

Prihatin Tidak Gunakan Life Jacket

Danlantamal Sidak Penumpang Pompong

ASFANEL

SEJUMLAH penumpang kapal pompong menggunakan life jacket menuju Penyengat, setelah diingatkan Danlantamal IV Laksamana Pertama TNI S Irawan SE,Rabu (21/9). TANJUNGPINANG (HK) — Komandan Pangkalan Utama TNI AL IV (Danlantamal IV) Laksa-

mana Pertama TNI S Irawan SE prihatin melihat beberapa penumpang pompong tidak menggunakan

life jacket sebagai alat kesalamatan pada saat menyeberang ke Pulau Penyengat, Rabu (21/9). Untuk itu, Irawan mengingatkan kepada masyarakat pengguna sarana transportasi laut, termasuk penumpang kapal pompong agar menggunakan sarana kesalamatan tersebut, sebagai antisipasi agar tidak terulang kembali kecelakaan transportasi pompong yang menghubungkan Tanjungpinang-Pulau Penyengat dan telah menewaskan sebanyak 15 orang penumpang yang ada di dalam-

Danlantamal Sidak ... Hal. 18

nang, Jogjakarta, dan Bali. Dikatakannya, khusus untuk acara di Tanjungpinang, antusiasme siswa sangat luar biasa, bahkan dalam waktu singkat sudah lebih dari 150 siswa mendaftarkan diri. "Hal inilah yang menginspirasi NIEC Indonesia menggelar acara NICE Education Expo, yang bertemakan 'Pergi, untuk Kembali Membangun Negeri'," kata Arnantyo, Rabu (21/9). Arnantyo menjelaskan, Pameran Pendidikan itu bertujuan memberikan informasi kepada

para siswa mengenai kesempatan belajar ke luar negeri lalu kembali ke Indonesia untuk membangun negeri. "Sejatinya kami sudah membantu ratusan siswa untuk mewujudkan mimpinya bisa kuliah di luar negeri. Kalau dari Tanjungpoinang, sudah 6 orang yang kuliah di luar negeri. Kami juga memberikan beasiswa khusus untuk calon yang dinilai berprestasi dan layak mendapatkannya," ujar

Bantu Minat ... Hal. 18

Masih Ada Pembahasan yang Belum Selesai

Paripurna KUA-PPAS Ditunda TANJUNGPINANG (HK) — Ketua DPRD Provinsi Kepri Jumaga Nadeak SH mengatakan Paripurna penandatanganan MoU Kebijakan Umum APBD- Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran 2016 yang sebelumnya dijadwalkan pada Rabu (21/9) ditunda hingga Selasa (27/9) mendatang. "Hanya ditunda hingga 27 September mendatang, kami kem-

balikan untuk diperbaiki dan dibahas secara detai agar balance, pada anggaran nantinya," ujar Jumaga melalui sambungan telepon di Tanjungpinang, Rabu (21/9). Dikatakan Jumaga, penundaan Paripurna penandatanganan MoU KUA-PPAS tahun Anggaran 2016 tersebut dikarenakan masih ada pembahasan yang belum selesai. Sehingga kini, pi-

Paripurna KUA

... Hal. 18

Editor: Afrizal, Layouter: Hestu Purwanto


18

tanjungpinang

Kamis, 22 September 2016

Wujudkan Pemerintahan Bersih Tekat Lis-Syahrul TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah Kota Tanjungpinang telah menyelesaikan serta menindaklanjuti rekomendasi hasil laporan dan pemeriksaan keuangan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kepri serta Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI.

Rico Barino Liputan Tanjungpinang Hal itu bertujuan untuk meningkatkan kualitas keuangan daerah sebagai wujud pemerintah yang bersih dan good governance. Hal tersebut yang disampaikan Wakil Walikota Tanjungpinang, Syahrul, saat memberi sambutan pada acara penyerahan laporan hasil pemeriksaan dan laporan hasil pemantauan periode semester I atas laporan pertanggungjawaban bantuan keuangan yang bersumber dari APBD tahun 2015. "Penyelesaian rekomendasi yang belum tuntas merupakan komitmen kami sebagai kepala derah terpilih sebagai wujud keseriusan kami untuk membangun pemerintah yang bersih transparan dan akuntable," kata SYahrul disela-sela penyerahan laporan hasil kinerja keuangan Pemerintah Kota Tanjungpinang di Auditorium Lantai 5 BPKP Kepri, Batam Center, Selasa (20/9) malam.. Sejak 2015 hingga semester I 2016 dari 28 lapiran hasil pemeriksaan, dari jumlah 425 temuan dengan jumlah rekomendasi 841 rekomendasi, Pemko telah menindaklanjuti sebanyak 745 sesuai dengan rekomendasi 88,59 persen dan 11,41 persen masih dalam proses tindak

lanjut yang belum selesai. Penyelesaian tindak lanjut tersebut, sambung Syahrul, sebagai upaya kongkrit untuk memperbaiki, penertiban, penyempurnaan dan mebingkatkan kinerja Pemerintah Kota Tanjungpinang. Dikatakan, bahwa penyelesaian laporan dan tindak lanjut keuangan tersebut bukan semata tugas inspektorat, tetapi harus diselesaikan secara tuntas oleh SKPD dan unit kerja itu sendiri. "Oleh sebab itu, untuk mendorong penyelesaian tindak lanjut dari hasil pemeriksaan tersebut, Inspektorat terus melakukan pengawasan dengan pemuktahiran data 2 bulan sekali. Jika ada temuan, Inspekturat akan menindaklanjuti dengan mengundang dan menjemput langsung ke SKPD," ujar Syahrul. Ia yakin, apabila semua berkomitmen untuk menyelesaikan dan menindaklanjuti hasil pemeriksaan secara tuntas, maka Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Kota Tanjungpinang dapat dipertahankan. Sementara itu, Kepala BPK Kepri, Isman Rudi dalam sambutannya mengatakan, dari data yang berhasil dihimpun, menunjukkan bahwa pemerintah daerah yang tertinggi dalam menindaklanjuti rekomendasi hasil temuan BPK adalah Kota Tanjungpinang yaitu sebesar 88,95persen. Dari 425 temuan dan jumlah rekomendasi sebanyak 841, te-

Rasionalisasi ..... TAPD saat ini benar-benar sangat memastikan kemampuan keuangan daerah. Karena melihat defisit yang terjadi saat ini dikhawatirkan jika tidak diperhatikan akan menambah beban yang ada. "Untuk itu kami benar-benar mewanti-wanti seluruh SKPD agar tidak melaksanakan

sambungan Hal. 17 program yang tidak masuk dalam skala prioritas," ujar Jumaga yang juga Ketua Banggar. Jumaga juga memastikan defisit keuangan ini membuat tidak mungkin lagi ada penambahan pengeluaran di pos mana pun. Setidaknya, kata dia, perlu ditangguhkan terlebih dahulu sampai tahun depan untuk me-

Pemprov Kepri..... orientasi pada hasil. Bukan berorientasi pada prosedur, tapi berorientasi pada hasil. "Prosedurnya mengikuti, iya. Tapi orientasinya adalah hasil. Dan prinsip-prinsip ini harus bisa diwujudkan secara konkret dalam laporan keuangan yang berkualitas, andal, dan tepat waktu," tegas Presiden.

nutup defisit ini. Pihaknya juga menargetkan rancangan peraturan daerah tentang APBD Perubahan Pemprov Kepri tahun 2016 ini dapat disahkan pertengahan Oktober mendatang. Jumaga menilai tidak ada masalah dengan waktu penyerapan anggaran yang tersisa.(cw99)

sambungan Hal. 17 Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi mengingatkan kepada seluruh Menteri, Pimpinan Lembaga, dan Gubernur, Bupati, Walikota, beserta seluruh jajaran, agar tidak hanya berhenti pada mengejar predikat optimi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), karena opini WTP bukan merupakan jaminan bah-

Danlantamal Sidak ..... nya baru-baru ini. Irawan menyarankan hal itu setelah melihat langsung kondisi yang memprihatinkan pada saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke salah satu Pelabuhan Pelantara 2 Tanjungpinang tempat penyeberangan menuju Pulau Penyengat dan Kampung Bugis, mendapati tidak satu orang pun penumpang pompong yang menggunakan alat keselamatan life jacket, Rabu (21/9). Guna membantu Pemerintah Daerah, Irawan langsung mengerahkan pasukanya untuk mensosialisasikan kepada masyarakat mengenai penggunaan alat keselamatan life jacket yang disediakan Pemerintah Daerah Kepri yang jumlahnya mencapai 300 buah. "Saat ini masih banyak masyarakat kita yang enggan menggunakan alat keselamatan life jacket. Kita harus tegas kepada mereka ini untuk keselamatan penumpang. Aturannya harus kita tegakkan dari hal sekecil ini untuk membudayakan keselamatan terutama kepada pemilik pompong," kata Irawan. Ia juga mengingatkan semua masyarakat termasuk yang mempunyai otoritas kewenangan di pelabuhan untuk bersama-sama memberikan pemahaman kepada masyarakat. "Kita perlu ajarkan mereka bagaimana cara penggunaan life jacket. Jangan life jacket yang ada di perahu pompong itu hanya dijadikan sebagai hiasan saja. Seluruh penumpang saat berada di perahu pompong wajib hukumnya menggunakan life

lah ditindaklanjuti sebanyak 745 rekomendasi. Sedangkan pemerintah Lingga merupakan pemerintah daerah terendah dalam menindaklanjuti hasil temuan BPK yaitu 54,26 persen. "Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pimpinan Daerah Kota Tanjungpinang dan jajarannya atas ucapan dan responnya yang positif yang selama ini menindaklanjuti hasil temuan BPK pada semestar I," ujar Isman. Oleh karena itu, BPK Perwakilan Kepulauan Riau memberikan apresiasi atas upaya nyata yang telah dilakukan dengan memberikan piagam penghargaan kepada Kota Tanjungpinang sebagai pemerintah daerah terbaik dalam menindaklanjuti hasil temuan BPK. Selanjutnya, Kepala BPKP Provinsi Kepri menyerahkan laporan hasil pemeriksaan dan pemantauan semester I kepada Wakil Walikota Tanjungpinang. Acara itu disejalankan dengan penyerahan penghargaan dari Menteri Keuangan kepada pemerintah daerah yang memperoleh opini WTP dari BPK RI atas laporan keuangan tahun anggaran 2015. Pada Rakernas tersebut, dari 548 Pemerintah, baik Provinsi, kota, maupun kabupaten se-Indonesia. Kota Tanjungpinang, Kota Batam, Kabupaten Bintan, Kabupaten Kepulauan Anambas dan Kabupaten Karimun mendapatkan penghargaan Terbaik dan masuk dalam jajaran 60 Pemerintahan dengan predikat terbaik. Menteri Keuangan RI mengatakan, Pengelolaan keuangan daerah tidak hanya semata-mata untuk mendapatkan predikat WTP. Akan tetapi merupakan sa-

wa tidak akan ada praktik penyalahgunaan keuangan. "Tidak akan ada praktik korupsi. Justru dengan predikat WTP kita harus bekerja keras untuk membangun budaya pengelolaan keuangan yang transparan, keuangan yang akuntabel, yang lebih akuntabel," kata Presiden Jokowi.***

sambungan Hal. 17 jacket, karena musibah biasa setiap saat mengancam penumpang, apalagi kondisi saat ini cuaca kurang bersahabat," ucapnya. Ditegaskan, sikap yang diambil Lantamal IV tersebut, tidak mengambil alih tugas dari otoritas pelabuhan, melainkan sebagai salah satu bentuk kewajiban pihaknya secara bersama demi keselamatan masyarakat itu sendiri. "Mari kita bersama-sama bergandeng tangan menyadarkan dan membudayakan keselamatan yang utama, tetapi konsekwensinya kita harus siapkan perangkat life jacket," jelas mantan Komandan Komando Pasukan Katak Koarmabar ini. Menurut Irawan, pihaknya sudah mengusahakan life jacket untuk perahu-perahu pompong dan menyiagakan anggota TNI AL yang terdiri dari Marinir, Pomal dan Satkamla untuk memberikan sosialisasi di pelabuhan plantar-2 penyeberangan untuk mensosialisasikan penggunaan life jacket kepada masyarakat Pulau Penyengat dan masyarakat Tanjungpinang. "Termasuk masyarakat yang akan melaksanakan wisata religius ke Pulau Penyengat menggunakan jasa transportasi pomponng. Kita harus memberikan pemahaman bahwa setiap individu penumpang wajib menggunakan alat keselamatan life jacket," ucapnya. Sidak keselamatan penumpang pompong yang dilakukan orang nomor satu di jajaran Lantamal IV tersebut didampingi Asintel Danlantamal IV Kolonel Laut (E) Iwan Setiawan, Asops Danlantamal IV Kolonel Laut (P)

M. Franky Sihombing, Dansatkamla Lantamal IV Mayor Laut (P) Ferry dan Komandan Yonmarhanlan IV Mayor Marinir Tri Haryanto dan beberapa perwira staf Lantamal IV lainnya. (nel)

lah satu indikator pengelolaan menjadi lebih. Agar kualitas pengelolaan keuangan yg baik disertai dengan kualitas penggunaan keuangan negara yg efek-

tif dan efisien berdasarkan tata kelola akuntabel dan bersih. Tahun 2015 untuk pertama kalinya Pemerintah Pusat maupun pemerintah daerah menye-

lesaikan laporan pelaksanaan APBN dan APDB menggunakan standar akuntasi pemerintah berbasis akrual sesuai UU 17 No 2003 UU 1 no 2004.***

SERAHKAN PENGHARGAAN — Kepala BPK Perwakilan Kepri Isman Rudi menyerahkan penghargaan kepada Kota Tanjungpinang sebagai pemerintah daerah terbaik dalam menindaklanjuti hasil temuan BPK, diterima Wakil Ketua DPRD Tanjungpinang Ade Angga dan Wakil Walikota Tanjungpinang, Syahru, di Auditorium BPKP Kepri, Batam Center, Selasa (20/9). IST

Tim Stisipol Juara Lomba Volly Pantai Memeriahkan HUT TNI Ke-71 TANJUNGPINANG (HK) — Tim Volly Pantai Sekolah Tinggi Ilmu Politik (Stisipol) Tanjungpinang keluar sebagai juara pertama turnamen Volly Patai yang diadakan Lantamal IV Tanjungpinang, Rabu (21/9). Turnamen tersebut dalam rangkan memeriahkan Hari HUT TNI ke-71, di lapangan Volly Pantai Mako Lantamal IV, Jalan Yos Sudarso Batu Hitam Tanjungpinang. Selain mendapatkan hadiah piala, tim Volly Pantai Stisipol juga mendapatkan uang pembinaan Rp5 juta, menyusul juara kedua dari Tim dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Kepri dan berhal mendapatkan uang pembinaan Rp3 juta, serta Tim dari Lantamal IV ‘B’ mendapatkan hadiah pembinaan senilai Rp1 juta Turnamen tersebut diikuti sejumlah peserta dari tim Volly PantaiLantamal IV, Korem 033/

WP, Lanud TPI, Wing Udara-2 Puspenerbal, Airud Polres Tanjungpinang, RSAL dr Midiyato S, unsur organisasi FKPPI, Stisipol, Umrah, termasuk Lanudal Tanjungpinang, Basarnas Tanjungpinang, Yonmarhanlan IV, Satpol PP Provinsi Kepri dan KSOP Tanjungpinang. Dalam sambutanya Komandan Pangkalan Utama TNI AL IV (Danlantamal IV) Laksamana Pertama TNI S Irawan SE mengatakan, tujuan kegiatan tersebut adalah untuk menggairahkan olah raga Triathlon dan Bola Volly Pantai. Namun yang tak kalah pentingnya adalah untuk menambah erat tali silaturahmi antara TNI dan rakyat yang selama ini telah terjalin dengan baik. "Melalui penyelenggara lomba Triathlon dan Bola Volly pantai ini diharapkan akan lahir atlet-atlet yang dapat dian-

Paripurna KUA..... hak Pemerintah Provinsi Kepri masih memperbaiki dan membahasnya. Sehingga lanjut Jumaga, Paripurna yang seharusnya di-

sambungan Hal. 17 jadwalkan sebelumnya, ditunda terlebih dahulu. "Daripada nantinya jika dipaksakan dibahas, akan ada pengembalian dan perbaikan

Bantu Minat..... Arnantyo. Dalam kesempatan ini, Arnantyo menegaskan, NIEC Indonesia ingin memberikan pesan bahwa bukan hal yang salah untuk pergi sekolah ke luar negri, dan bukan hal yang salah pula untuk pergi meninggalkan rumah, keluarga, dan teman untuk pergi mengenyam pendidikan di luar negeri. "Inilah saatnya, bagi para pemuda Indonesia untuk berani melangkah maju, menjadi pembeda di negeri ini, berjuang untuk bersaing dengan dunia dan menjadikan bangsa kita menjadi lebih baik nantinya," ujar Arnantyo. Padahal untuk sekolah kelu-

dalkan dan dapat berprestasi menjunjung tinggi nama daerah untuk mengharumkan Provinsi Kepri," kata Irawan. Ditambahkan, pihaknya selaku penyelenggara pertandingan perlombaan yang sebelumya pada tanggal 14 september 2016 dilaksanakan lomba Triathlon dan lomba Bola Volly Pantai dilaksanakan sejak tanggal 19 sampai dengan 21 September 2016 ditutup. Berkaitan dengan event yang diselenggarakan tersebut, kedepan Lantamal IV siap bersinergi dan bekerja sama dengan semua pihak dengan menyediakan fasilitas untuk berlatih olah raga Triathlon dan Bola Volly Pantai yang ada di lingkungan Mako Lantamal IV untuk melahirkan atlet-atlet yang tangguh. Kegiatan ini merupakan momen untuk meningkatkan kekompakan dan kebersamaan serta soliditas antar instansi TNI/Polri dan Satuan Kerja yang ada di wilayah Tanjungpinang.(nel)

ulang, jadi kami meminta untuk melengkapinya. Dan nanti pada saat Paripurna langsung penandatangan MoU," kata Jumaga.(cw99)

sambungan Hal. 17 ar negeri, kata Arnantyo, sering dipermasalahkan kendala biaya dan kemampuan bahasa. Padahal bisa diatasi dan disiasati dengan banyaknya pilihan dan kesempatan yang ada. Bahkan beberapa mahasiswa yang belajar di luar negeri dapat menjadi mandiri dan membiayai studinya sendiri dari hasil kerja sampingan. "Kami juga memberikan informasi mengenai pekerjaan sampingan di luar jam belajar saat di sana (luar negeri). Namun tidak semua negera memperbolehkan siswa dan mahasiswa bekerja. Jadi kami memberikan solusi dan panduan

juga," ujarnya. Pada Pameran Pendidikan luar negeri kali ini, akan dihadiri berbagai sekolah dari luar negeri, seperti Imagine Education Australia, Educo Global yang membawa sekolah sekolahnya dari Australia, Canada, Box Hill Institute, Browns Professional. "Ada sekitar 20-an university luar negeri yang akan hadir di pameran tersebut. Di sana peserta bisa langsung berkomunikasi university mana yang diminati. Jadi jangan sampai dilewatkan pameran ini, bagi orang tua juga boleh ikut untuk mengetahui lebih jelasnya," pungkasnya.(cw53)

Editor: Afrizal, Layouter: Hestu Purwanto


CMYK

19

bintan

Kamis, 22 September 2016

243 Kasus Potensi Kerugian Daerah Wabup Bintan Terima LHP Semerter Pertama

BINTAN (HK) — Wakil Bupati (Wabup) Bintan, Dalmasri Syam telah menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) keuangan semester pertama tahun 2016 dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Provinsi Kepri di Aula Kantor BPK Kepri di Batam, Selasa (21/9) pagi. Oki Alexander Liputan Bintan Dari LHP keuangan yang diterima, BPK Kepri memberikan catatan khusus terkait potensi kerugian daerah yang terjadi di Bintan sebanyak 243 kasus. Kendati demikian, BPK Kepri menilai jumlah tersebut terdiri dari 239 kasus yang masih bersifat informasi. "Jumlah kerugian dalam proses penetapan berjumlah tiga, serta yang sudah ditetapkan sebanyak satu," sebut Ketua BPK Kepri, Isman Rudy dalam catatan LHP yang diterima Wabup Bintan. Kendati demikian, BPK Kepri tetap menempatkan Pemkab Bintan dalam posisi kedua dari tujuh kabupaten/kota se-Kepri. Dari hasil pemeriksaan semester pertama tahun 2016, BPK telah melakukan pemeriksaan terhadap hasil laporan pertanggung jawaban atas pemantauan kerugian negara serta pertanggung jawaban atas bantuan keuangan Partai Politik Pemkab Bintan. "Hasil yang didapat adalah Kabupaten Bintan menduduki peringkat kedua dengan hasil yang cukup baik dari tujuh kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kepri," tulisnya lagi. Pemeriksaan laporan yang dilakukan BPK mencakup tiga

kategori, yakni pemeriksaan atas pertanggung jawaban bantuan keuangan partai politik dari APBD Tahun 2014 dan laporan hasil pemantauan penyelesaian kerugian daerah semester pertama tahun 2016 serta laporan hasil tindak lanjut pemeriksaan BPK untuk periode semester pertama tahun 1. Untuk Kabupaten Bintan, hasil laporan pemerikaaan terhadap bantuan keuangan Partai Politik, jumlah parpol yang mendapat bantuan keuangan dari APBD berjumlah tujuh parpol dan yang telah menyerahkan laporan hasil pertanggung jawaban keuangan sebanyak tujuh parpol. Ia melanjutkan, bahwa dari hasil pemeriksaan laporan pertanggung jawaban keuangan yang dilakukan BPK terhadap Kabupaten Bintan telah dilakukan dengan baik. "Kami berterima kasih juga kepada Bupati, Wakil Bupati, Sekda serta jajaran yang telah cepat tanggap menindaklanjuti pemeriksaan kami. Namun saya berharap kedepan agar kekurangan yang ada bisa terus diperbaiki dan ditingkatkan lagi," ujarnya. Sementara itu, Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam di sela acara penyerahan LHP menyampaikan ucapan terima kasih attas evaluasi yang dilakukan pihak BPK dalam memer-

HUMAS PEMKAB

BERIKAN LPH — Ketua BPK Provinsi Kepri, Isman Rudy memberikan LHP keuangan kepada Pemkab Bintan yang diterima Wabup Bintan, Dalmasri Syam di Aula Kantor BPK Kepri di Kota Batam, Rabu (21/9). iksa keuangan daerah khususnya di Kabupaten Bintan. "Mudah-mudahan hasil laporan yang telah kami terima ini akan menjadi bahan koreksi kede-

pan bagi Pemerintah Kabupaten Bintan khususnya dalam pengelolaan keuangan daerah," ucapnya. Selain Dalmasri, Ketua DPRD Bintan, Lamen Sarihi juga

Ratusan ASN Bintan Menanti Sumpah Jabatan

OKI ALEXANDER/HALUAN KEPRI

WAKIL Bupati Bintan, Dalmasri Syam saat membacakan sumpah jabatan kepada 430 pegawai baik yang baru dan yang lama di Aula Kantor Bupati Bintan, Rabu (21/9).

BINTAN (HK) — Waduh...sudah bertahun-tahun mengabdi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Bintan, ternyata masih banyak pegawai yang belum diambil sumpah jabatannya sebagai ASN. Padahal, pengambilan sumpah jabatan sudah masuk dalam kewajiban seseorang ketika diangkat menjadi seorang ASN sebagai pertanggung jawabannya kepada Yang Maha Esa (YME) selama menjadi abdi negara. Namun, kenyataan itu bertolak belakang dengan yang ada di Bintan. Rabu (21/9) pagi bertempat di Aula Kantor Bupati Bintan, tercatat sebanyak 430 orang pegawai di Bintan melakukan sumpah jabatan kepada Tuhan YME. Dari segitu banyak pegawai yang diambil sumpah jabatannya, terselip sekitar 169 orang pegawai lama baru diambil sumpah jabatannya saat itu. Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bintan merinci, 430 orang pegawai yang mengikuti pengambilan sumpah jabatan di Aula Kantor Bupati Bintan meliputi pegawai K2 sebanyak 92 orang, dokter dari for-

masi khusus sebanyak 17 orang, pegawai daerah terpencil dan perbatasan ada sebanyak 17 orang serta pegawai dari formasi umum yang dilakukan pada tahun 2015 sebanyak 135 orang. “Sisanya ada sebanyak 169 pegawai yang lama-lama yang belum disumpah,” sebut Kepala BKD Bintan, Irma Annisa usai acara pengambilan sumpah jabatan di Bintan Buyu, Rabu (21/9). Pengambilan sumpah jabatan yang dilakukan sebanyak 430 orang pegawai ini, kata Irma, merupakan tahap pertama. Sebab, BKD Bintan memperkirakan masih banyak pegawai lama di lingkup Pemkab Bintan yang mengabdi namun belum diambil sumpahnya. Bila pendataan pegawai terus dilakukan, pihak BKD memperkirakan jumlah pegawai yang belum bersumpah jumlahnya masih bany-

ak sekali. “Kalau misalnya kami harus mendata terus, bisa lebih dari 600 pegawai yang seharusnya diambil sumpahnya hari ini. Tapi nanti ada tahap kedua,” tandasnya. Menurut informasi, pegawai lama yang mengikuti pengambilan sumpah jabatan pernah bersumpah kepada Tuhan YME, hanya saja pada saat pendaftaran ulang pegawai beberapa waktu lalu, mereka (Pegawai-red) kata Irma tak bisa menunjukkan dokumennya sebagai kelengkapan administrasi sehingga perlu dilakukan pengambilan sumpah ulang. “Mereka bilang sudah diambil sumpahnya, cuma dokumennya itu tak ada. Jadi mesti dilakukan pengambilan sumpahnya hari ini dan tahap berikutnya bagi yang belum,” katanya lagi. Irma berharap, dengan diambil sumpah jabatan kepada seluruh pegawai yang sudah berstatus ASN bisa menjadi dasar pembinaan supaya taat pada aturan. Sebab, kata Irma, pertanggung jawaban para pegawai dalam menjalankan amanah dari masyarakat bisa merasa diawasi oleh Tuhan YME, bukan sebatas diawasi oleh pimpinan semata. “Mereka bisa menghayatilah sumpah itu ya, kan tidak bisa dipaksakan kata Pak Wabup tadi kan. Jadi harapannya kedepan bisa lebih baik lagi kinerja PNS di Bintan dalam menjalankan tugasnya sebagai ASN,” tukasnya. Sementara itu, Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam menambahkan, dengan pengambilan sumpah jabatan kepada seluruh pegawai di lingkup Pemkab Bintan, kedepannya bisa menjadikan pelayanan terhadap masyarakat di Kabupaten Bintan bisa membaik. Karena, tanggung jawab seluruh pegawai bukan lagi kepada pimpinan, melainkan pertanggung jawabannya kepada sang pencipta. “Semoga kinerja pegawai di Bintan bisa terus membaik di masa mendatang. Kita berharap, tetap mengutamakan pelayanan prima kepada masyarakat demi kemajuan di Bintan menuju Bintan Gemilang,” katanya.(cw95)

CMYK

ikut menerima LHP keuangan dari BPK Provinsi Kepri. Turut mendampingi dalam penyerahan LHP, Plt Sekda Bintan RM Akib Rachim, Ke-

pala Inspektorat Junisman, Kepala Kesbangpol Bintan Karya Hermawan, serta beberapa Kepala SKPD di lingkup Pemkab Bintan.***

PPNS Disperindag Temukan Produk Tak SNI Pedagang Ngaku Pasokan dari Batam BINTAN (HK) — Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Bintan, Setia Kurniawan kaget melihat banyaknya produk eletronik yang tak memiliki label Standar Nasional Indonesia (SNI) masih dijual para pedagang khususnya di Tanjunguban, Bintan Utara, Rabu (21/9). Dari hasil inspeksi mendadak yang dilakukan, pria yang akrab disapa Iwan itu mendapati produk yang dijual seperti kipas angin merk Vornado, lampu elektrik merk Mito dan kabel listrik untuk kebutuhan rumah tangga tak berstempel SNI. Sehingga, penjualan produk tersebut kepada konsumen/warga dinilai sangat merugikan karena belum memiliki standarisasi yang aman. Ia pun meminta agar para pedagang kooperatif dalam menyikapi persoalan yang dapat merugikan konsumen itu. Sebab, bukan tak mungkin produk yang dijualnya bisa menimbulkan kerugian material karena tak SNI. “Jadi, saya minta barang yang tidak ada SNI untuk tidak dijual lagi. Karena membahayakan dan merugikan konsumen,” te-

gas Iwan usai melakukan sidak di beberapa toko elektronik di Tanjunguban. Ia menyarankan kepada para pedagang juga mesti jelih dalam memasok barang, terlebih barang yang dipasok dari distributor dalam jumlah banyak. “Harus jeli, barang tak SNI kan tak boleh dijual karena belum ada standarisasi keamanannya,” tandasnya. Selain itu, Iwan berharap, kepada distributor agar melakukan pengurusan Surat Pendaftaran Tanda (SPT) SNI. Agar barang yang akan diperjualbelikan dapat dijamin keamanan pemakaiannya setelah ada label SNI. “Kami imbau para pedagang untuk meminta distributor membuat SPT SNI, biar pedagang dan masyarakat tidak dirugikan nantinya,” pintanya. Banyaknya barang tak SNI masih dijual dikarenakan pasokan dalam jumlah yang banyak dari distributor di Batam membuat pedagang harus menyetok barang hingga laku. Akibatnya, pedagang tak begitu paham soal keamanan dan standarisasi keamanan barang khususnya elektronik. “Kalau distributornya ada di Batam, barangnya ini stok lama yang belum habis,” akunya.(cw95)

OKI ALEXANDER/HALUAN KEPRI

PPNS Disperindag Bintan, Setia Kurniawan saat melakukan sidak dibeberapa toko elektronik di kawasan Tanjunguban, Bintan Utara, Rabu (21/9). Editor :Afrizal, Layout : Parlin


20

Hukum&Kriminal

Kamis, 22 September 2016

GUGAT WALIKOTA — Kuasa Hukum PT. Swadaya Union Naratama dari Jakarta Donal Alfari Pakpahan, SH, MH dan Reinhard Halomoan, SH, SE, MComm sedang mengikuti sidang, Selasa (20/9) siang.

Pengacara Top Gugat Walikota BATAM (HK) — Dua advokat atau pengacara (konsultan) ternama dari Jakarta yakni Donal Alfari Pakpahan, SH, MH dan Reinhard Halomoan, SH, SE, MComm menggugat WaliKota Batam HM Rudi ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Tanjungpinang yang terletak di Jalan Ir Sutami Sekupang. Mereka adalah kuasa dari PT Swadaya Union Naratama yang diwakili oleh Ir Indra Sundjojo. Kepada wartawan Rabu (21/9), dua pengacara tersebut membeberkan alasannya menggugat Walikota Batam tidak terima bahwa WaliKota Batam melalui Dinas Tata Kota menerbitkan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) yang dinilai kurang cermat terhadap bangunan yang terletak di Komplek Bangun Bintan Sejahtera Blok E, Nomor 7, Sungai Jodoh, Batu Ampar. Melalui salinan gugatan nomor 16/G/2016/ PTUN-TPI PT. Swadaya Union Naratama menggugat melalui di PTUN. Rainhard mengutatakan, pada tahun 1990 terhadap

objek sengketa ruko di Blok E, Nomor 7 itu terjadi perikatan Akta Jual Beli (AJB) dengan pengusaha asal Batam bernama Bambang Pujianto. "Jelasa saat itu, ruko ini milik klien kami secara bersama-sama dan dibuktikan akta yang dibuat oleh notaris," ujar Reinhard menegaskan. kemudian, karena keadaan saat itu, ruko tersebut pada 2001 antara PT. Swadaya Union Naratama (Penggugat) dengan Bambang Pujianto terjadi perjanjian perikatan dengan isi, PT. Swadaya Union Naratama hendak men-

jual ruko tersebut kepada Bambang. "Harganya Rp 250 juta dan saudara Bambang dalam perjanjian itu seharusnya menyicil sebanyak lima kali kepada klien kami. Tapi, sejak perikatan itu yang dicicil hanya satu kali bayar artinya hanya Rp 50 juta," tuturnya. Sedangkan pada bunyi akta perikatan itu yang dibuat oleh notaris di Batam tambah Reinhard, apa bila dalam jangka yang sudah ditentukan tidak berprestasi atau tidak ada itikad baik membayar sisa pembelian, maka ruko itu kembali secara utuh kepada PT. Swadaya Union Naratama. "Sejak terjadi perikatan itu saudara Bambang cuman sekali. Ini kan sudah wanprestasi. Artinya ruko balik ke klien kami atau bayar sesuai perjanjian yang telah disepakati" tegas Donal. Selanjutnya, pada November 2015 pemilik ruko PT. Swadaya Union Naratama mengetahui bangunan miliknya hendak dirubah fungsi oleh pihak ke tiga, tak hanya itu ruko itu juga beralih ke pihak ketiga. Tak terima, maka PT. Swadaya Union Naratama pun melakukan perlawan-

an melalui jalur pengadilan perdata di Pengadilan Negeri Batam (PN). "Jadi pada tingkat pertama ini klien kami memenangkan atas gugatan itu beberapa waktu lalu," tambahnya. Anehnya, meski sedang dalam gugatan, namun proses rehab ruko menurut kedua kuasa hukum yang diwakili oleh Ir Indra Sundjojo masih tetap saja berjalan bersama peningkatan pembangunan ruko lainnya, yang seyogianya dihentikan karena objek ruko masih dalam sengketa. Selaras dengan peristiwa perdata itu, lagi-lagi kuasa penggugat menelisik objek ruko lantaran sudah dimenangkan pada pengadilan tingkat pertama. Ternyata, selama berjalannya bangunan itu sudah pula dikeluarkan IMB pada 2012 dan berlaku 360 hari atau hingga bulan Mei tahun 2013 oleh Pemko Batam melalui Distako sesuai dengan salinan IMB bernomor KTPS 219/ IMB/V/2012. Pada surat ini, kedua kuasa mempermasalahkan, karena soyogianya menurut mereka berdua, Pemko mengeluarkan surat itu atas dasar

bukti kepemilikan. "Surat kepemilikan mana? Kok bangunan orang dibangunan asal main keluar IMB. Ini kan kacau kalau sudah begini. Kan tidak cermat menurut hemat kami. Karena sejak 2013 kan sudah habis masa berlakunya. Jadi sejak 2013 hingga 2016 kemana IMB nya. Kan tidak ada. Nah ini yang menjadi pertanyaan besar kami. Sebagai walikota dimana pengawasannya" tutur kedua pengacara tersebut mempertanyakan. Tak hanya itu, masih dalam proses sidang di PTUN Sekupang, meski sudah diperingatkan agar pembangunan dihentikan, lagi-lagi Pemko Batam melalui Kepala Badan Penanaman Modal dan PTSP Kota Batam menerbitkan perpanjangan IMB pada 14 September 2016. "Lah, gugatan kami sedang berjalan saudara Bambang dan Linus sebagai tergugat intervensi urus IMB. Kok terbit lagi IMB. Kecermatan walikota dimana di sini? Kami minta media, agar terjadi tata kelola pemerintahan yang baik kami minta kawal ini. Ini juga bagian kontrol sos-

ial. Sekali lagi ini tidak sesuai prosedural dan Undang undang yang ada. Lagipula sejak 2013 sampai 2016 pembangunan atas ijin apa? Mana pengawasannya? Padahal sudah berulangkali kami somasi" tandas keduanya. Tak tinggal diam, WaliKota Batam HM Rudi juga melakukan tangkisan atas apa yang dilayangkan kuasa penggugat. Dia menurunkan enam pengacara. Dua diantaranya adalah Nurul Yuni SH dan Asril SH. Dalam eksepsi dan jawaban atas gugatan penggugat mengatakan, sudah mengeluarkan IMB sesuai dengan prosedural yang

berlaku. Karena sesuai akta perikatan notaris bahwa PT. Swadaya Union Naratama telah menjual, melepaskan hak, menyerahkan kepada Bambang. Sisa pembayaran belum dilakukan lantaran Indra sebagai penjual, kata kuasa walikota telah pergi meninggalkan Batam. "Meninggalkan Kota Batam tidak meninggalkan nomor rekening kepada Bambang," tegas kuasa wali kota. Sehingga dapat diansumsikan tambah kuasa Walikota, bahwa kata itu sah sehingga diterbitkan IMB yang menjadi persoalan saat ini di PTUN Tanjungpinang.(iks)

Dua Pelaku Curanmor Dibekuk Saat Pesta Sabu

AWANG Herman saat disidang di PN Batam.

Awang Herman Bingung Saat Ditanya Izin Reklamasi Pulau Bokor BATAM (HK) — Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia ?(HNSI) Kota Batam, Awang Herman dihadirkan sebagai saksi terkait reklamasi pantai pulau Bokor Kecamatan Sekupang Kota Batam, Rabu (20/9) di Pengadilan Negeri Batam. Saksi Awang Herman yang merupakan Bos PT. Setokok Mandiri datang dengan berpakaian rapi, baju biru dan celana dasar kain warna hitam. Dia terlihat bingung saat diajukan pertanyaan izin Amdal oleh Majelis Hakim sebagai saksi sidang kasus Pulau Bokor, Tanjung Uma, Batam, Kepulauan Riau. Pengerjaan reklamasi Pulau Bokor, Tanjung Uma, Batam Kepulauan Riau seluas 8,2 hektar rampung dikerjakan PT. Setokok Mandiri dan tiga subcon yakni PT. Bangun Kepri,

PT. Tiara Mantang dan PT. Cipta Niaga Mandiri seluas 6,7 hektar. Awang Herman saat diajukan pertanyaan seputaran pengerjaan proyek yang ia terima dari PT. Power Land milik Achmad Mahbub alias Abob oleh Ketua Majelis Hakim Edwar Sinaga tampak bingung dan jawabannya tidak sinkron dengan BAP. Sebelum ada izin Amdal apakah saudara (Awang Herman) sudah bekerja. "Saya tidak tahu Amdalnya, saya hanya disuruh bekerja oleh PT. Power Land," ujar Awang Herman memberikan kesaksian dalam persidangan. Dia menjelaskan, pengerjaan baru selesai 6,7 hektar, setelah itu dihentikan oleh Bapedal Batam karena pengerjaan proyek tidak dilengkapi izin Analisa Dampak Lingkungan

(Amdal). "Bekerja hanya sempat 6 bulan itu tahun 2012," kata Awang. Kemudian Ketua Majelis Kembali mengajukan pertanyaan, apakah saudara tidak tahu sebelum bekerja harus melengkapi izin Amdal terlebih dahulu. "Setahu saya bekerja harus ada Amdal dahulu, tapi waktu itu belum diurus atau belum ada saya nggak tau. Abob tidak pernah bilang dan menyuruh saya urus izin Amdal," ucap Awang. "Saya tahu Amdalnya tidak ada setelah disuruh berhenti kerja oleh Pak Dendi (Kepala Bapedal Batam)," kata Awang lagi. Awang mengaku segala dokumen dan penandatanganan kepada pihak ketiga yang ia berikan proyek pekerjaan dikerjakan oleh sekretaris perusahaannya Firman.

Dari beberapa pertanyaan yang diajukan Ketua Majelis Hakim, Awang menjawab banyak tidak mengetahui termasuk hasil BAP Kepolisian yang ia tandatangani. "Ini biar clear, jadi jangan ujuk-ujuk sudah direklamasi. Berapa nilai uang yang sudah saudara terima dari proyek tersebut," ujar Ketua Majelis Hakim Edwar Sinaga menanyakan kembali. "Sudah yang mulia, saya sudah terima sekitar Rp 14,2 miliar yang ngasih Abob di kantornya," kata Awang. Uang senilai Rp 14,2 miliar itu sudah berikan Awang kepada pihak ketiga yang ditunjuknya sebesar Rp 12 miliar kepada tiga perusahaan dengan jumlah yang berbeda-beda tergantung nilai proyek yang diberikan.(btn)

BATAM (HK) — Jajaran Satreskrim Polresta Barelang berhasil mengamankan dua orang pemuda pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Senin (19/9). Keduanya, yakni Ari Afrizal dan M Teja saat ditangkap sedang pesta sabu. Kedua tersangka ditangkap saat pesta sabu di lokasi yang berbeda. Ari ditangkap di salah satu bengkel kawasan Simpang Tobing, Batuaji, sedangkan Teja di koskosan Pelita, Lubuk Baja dan terpaksa ditembak polisi karena memberikan perlawanan saat ditangkap. Kanit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras)

Polresta Barelang, Iptu Afuza Edmond mengatakan penangkapan pelaku berdasarkan informasi masyarakat. Pelaku kerap terlihat mengendarai motor yang mencurigakan. "Saat digerebek mereka tengah pesta sabu. Dan ditemukan bong (alat hisap sabu)," ujar Iptu Edmond. Ari merupakan penadah motor curian dan Teja sebagai pemetik alias eksekutor di lapangan. Dari tangan tersangka, polisi mengamankan dua unit motor, Honda Scoopy dan Honda Mio. "Di lokasi kita turut mengamankan beberapa saksi yang ikut pesta sabu dengan tersangka,"

ucap Afuza. Teja disangka mencuri motor Honda Scoopy pada Jumat (16/9/2016) lalu di Masjid Daarul Ihwan, Bengkong Indah. Pelaku memiliki modus mengintai motor warga yang sedang salat. "Kita masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini. Dan tersangka tengah diinterogasi," terang Afuza. Kemudian, nantinya tersangka beserta barang bukti bong akan diserahkan ke Satnarkoba Polresta Barelang untuk proses penyelidikan selanjutnya. "Nanti akan kita limpahkan. Karena mereka juga terlibat kasus narkotika," ujarnya.(btn)

Tiga Rentenir Dipolisikan Nasabah BATAM (HK) — Tiga orang renternir berkedok komperasi simpan pinjam, MT, HH, dan JT, terpaksa harus berurusan dengan pihak berwajip, menyusul aksi penarikan sepeda atau perampasan motor milik korban JS Honda Bead BP 3499 IC. Perampasan ini terjadi di sebuah warung di Pasar Aviari pada Senin (19/9). Saat itu, JS tengah nongkrong di warung tersebut, dan tiba-tiba datang tiga orang renternir mendatanginya dan langsung mengambil secara paksa motornya yang diparkir di

depan warung. "Korban memiliki hutang di koprasi sebanyak Rp7 juta. Korban sudah membayar Rp3 juta. Karenan nunggak motor korban dirampas secara paksa," kata Kanit Jatanras Polresta Barelang Iptu Apuza Edmond saat menggelar ekspos di Mapolresta Barelang, Rabu (21/9). Saat kejadian, pelaku menggunakan sepeda motor Yamaha Vizion BP 5653 Ql serta mobil Toyota Rush BP 1243 HQ warna hitam milik MT. "Pemilik koprasi (MT) ikut dalam perampasan sepeda motor

korban di Pasar Aviari, Batuaji. Dari keseluruhanya termaksut bunga, korban memiliki hutang sebanyak Rp5 juta," ujarnya. Barang bukti yang berhasil diamankan, Toyota Rush BP 1243 HQ milik koperasi, Yamaha Vizion BP 5653 Ql milik anak buah MT, dan sepeda motor korban Honda Bead 3499 IC. "Pelaku dikenakan pasal 365 ayat (1) serta pasal 355 ayat (1) tentang perampasan barang milik orang secara paksa. Ketiga pelaku terancam hukuman 6 tahun penjara," tutupnya.(btd)

Editor: Eddy Supriatna, Layout: Hestu Purwanto


21

politik

Kamis, 22 September 2016

Kurang 1 Berkas, Verifikasi Sampai 29 September

Ahok-Djarot Daftar ke KPU JAKARTA (HK) — Pasangan Bakal Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan calon kepala daerah DKI Jakarta ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI. Ketua KPU DKI Sumarno menjelaskan telah menerima sejumlah berkas dari pasangan Ahok dan Djarot sebagai syarat pencalonan Kepala Daerah DKI Jakarta. Namun, pasangan Ahok dan Djarot belum menyerahkan formulir B4KWK yang seharusnya berisi pernyataan partai politik pengusung terkait dengan kesesuaian visi, misi dan program pasangan calon dengan rencana pembangunan jangka panjang daerah. Pasangan Ahok dan Djarot, kata dia, diberikan waktu sampai 23 September untuk menyerahkan kekurangan formulir tersebut. "Itu juga harus dikasih-

kan. Tapi nanti mereka bisa memperbaiki sampai dengan tanggal 23 September, dimungkinkan untuk melakukan perbaikan-perbaikan," kata Sumarno di KPU DKI, Jakarta, Rabu (21/9). Sumarno menjelaskan setelah menerima beberapa formulir dari pasangan Ahok dan Djarot, di antaranya berkas pencalonan yang berisi surat pencalonan dengan ditandatangani oleh empat partai politik pengusung. Berkas kedua, adalah keputusan DPP masing-masing partai tentang kesetujuan pasangan Ahok-Djarot yang didaftarkan pada hari ini. Berkas ketiga berisi tentang surat pernyataan

kesepakatan antara partai-partai yang bergabung dalam mengusung pasangan calon. Berkas keempat yaitu surat pernyataan kesepakatan antara partai dengan calon bahwa mereka akan mensukseskan pencalonan sampai dengan tahapan selesai. Sumarno menjelaskan pihaknya memiliki waktu sampai pada tanggal 29 September mendatang untuk melakukan verifikasi terhadap sejumlah berkas yang telah diserahkan oleh pasangan Ahok dan Djarot beserta empat partai pengusungnya. "Nanti sampai dengan 29 September itu baru KPU akan menyimpulkan surat apa saja yang sudah dipenuhi dan yang belum apa dan nanti KPU akan memberitahukan kepada pasangan calon sekitar tanggal 1 Oktober supaya dilakukan perbaikan-perbaikan terhadap item-item yang belum lengkap. Nanti mereka menyerahkan batas akhirnya tanggal 4 Oktober," ujarnya.

MERDEKA

BERIKAN WEJANGAN — Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan wejangan kepada Ahok-Djarot serta para pengurus sebelum berangkat ke KPU Jakarta. Ahok-Djarot menjadi pasangan pertama yang daftar ke KPU Jakarta. Paslon dan Megawati Semobil Basuki Tjahaja Purnama bersama dengan Djarot Saiful Hidayat menjemput Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat. Mereka naik mobil

dinas milik putri Presiden pertama Soekarno itu ke KPU DKI. Pantauan, Basuki akrab disapa Ahok, Djarot dan Megawati melakukan pertemuan sekitar 45 menit di lantai 5 DPP PDI Perjuangan. Entah apa yang mereka bicarakan, namun

mereka nampak akrab saat turun bersama. Setelah melakukan jumpa pers, Ahok, Djarot dan Megawati tidak pergi menggunakan bus. Tetapi memakai mobil milik Megawati dengan pelat B 2100 BS. Djarot yang mengena-

kan jas partai nampak duduk di kursi depan. Sedangkan Ahok dan Mega duduk bersama di belakang. Mereka langsung menuju KPU DKI, Salemba, Jakarta Pusat. Sebelumnya, Ahok dan Djarot menggunakan bus untuk menjemput Mega. (mrd)

Tiga Mantan Panglima GAM Panglima Pastikan Prajurit TNI Netral Resmi Daftar Pilkada Aceh Pelaksanaan Pilkada 2017 ACEH (HK) — Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh, Rabu (21/9), resmi membuka pendaftaran calon kepala daerah yang akan maju pada Pilkada Aceh 2017. Tiga pasang bakal calon gubernur dan wakil gubernur Aceh resmi mendaftarkan diri ke KIP Aceh. Bakal cagub dan cawagub Aceh yang sudah mendaftar itu yakni Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah, Zaini Abdulah-Nasaruddin, dan Zakaria Saman-T Alaidinsyah. Irwandi-Nova diusung lima partai politik yakni Partai Demokrat, Partai Nasional Aceh, Partai Damai Aceh, PKB dan PDIP. Pasangan ini yang pertama kali mendaftar ke KIP Aceh. Sedangkan pasangan Zaini-Nasaruddin dan Zakaria-T Alaidinsyah maju

melalui jalur independen pada pilkada serentak Februari 2017. Pantauan Metrotvnews.com, tiga pasang cagub-cawagub itu mendaftar ke KIP Aceh didampingi ratusan para pendukung. Tiga bakal cagub itu merupakan mantan petinggi Gerakan Aceh Merdeka (GAM). "Hari ini, seluruh persyaratan termasuk kekurangan KTP telah kami penuhi. Karena itu pula kami resmi mendaftarkan diri," kata Zaini Abdullah di media center KIP Aceh, Rabu (21/9). Sebelumnya dua pasangan dari perseorangan sudah menyerahkan syarat dukungan KTP agar bisa maju dalam Pilkada Aceh. Hasil verifikasi KIP Aceh, calon patahana Zaini Abdullah-Nasaruddin masih

MTVN

PENDAFTARAN pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Aceh di KIP Aceh, Rabu 21 September 2016

harus mengumpulkan 28.902 KTP tambahan untuk memenuhi syarat dukungan. Zaini juga meminta dukungan dari masyarakat Aceh. Dirinya juga mengaku siap kalah dalam pesta demokrasi 2017 mendatang. Sedangkan, pasangan Zakaria Saman-T Alaidinsyah yang sudah mendaftar masih harus mengumpulkan 159.786 lembar KTP lagi untuk memenuhi syarat minimal yang ditentukan KIP. Ketua KIP Aceh Ridwan Hadi mengatakan, pihaknya akan memverifikasi berkas yang sudah diserahkan pendaftar. "Akan kami lakukan verifikasi. Pada 2425 September, calon akan diuji kesehatan dan tes baca Al Quran," kata Ridwan Hadi. Informasi yang dihimpun, Pemilihan Gubernur Aceh 2017 akan diikuti enam pasang bakal calon. Tiga pasangan bakal cagub Aceh berasal dari jalur perseorangan yakni Zaini Abdullah-Nasaruddin, Zakaria Saman-T Alaidinsyah, dan Abdullah Puteh-Sayed Mustafa. Sedangkan tiga pasang lainnya akan diusung partai politik. Yakni Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah, Muzakir Manaf-T A Khalid, dan Tarmizi Karim-Muksalmina. (mtv)

PPP Kepri Jenuh Sebab Gubernur Belum Informasikan Cawagub TANJUNGPINANG (HK) — Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kepulauan Riau Syarafudin Aluan menyatakan jenuh sebab Gubernur Nurdin Basirun belum menginformasikan siapa yang diinginkannya untuk dicalonkan menjadi wakil gubernur. Ketua DPW PPP Kepri Syarafudin Aluan, di Tanjungpinang, Selasa, mengatakan, PPP sebagai satu dari lima partai pengusung Nurdin Basirun pada Pilkada Kepri 2015, hingga sekarang belum mengetahui figur yang diinginkan gubernur menjadi calon wakil gubernur. "Ini persoalan penting, tetapi terkatung-katung karena partai pengusung belum mendapat informasi siapa calon wakil gub e r n u r. S e h a r u s n y a g u bernur fokus mengurusi p e r m a s a l a h a n i t u , " u j a rnya. Syarafudin menyatakan merasa jenuh dengan kondisi ini, seolah-olah partai

pengusung yang lebih memiliki kepentingan dalam menentukan calon wagub. Sejumlah pengurus partai pengusung sudah pernah mempertanyakan persoalan suksesi wagub, namun gubernur belum memberi jawaban yang pasti. Kondisi ini yang menyebabkan Syarafudin malas untuk membahas persoalan calon wagub. "Kadang-kadang muncul di benak saya, malas saya mengurus permasalahan itu lagi. Biarkan aja gubernur bekerja sendiri," ucapnya. Seharusnya, kata dia gubernur lebih intensif mendudukkan permasalahan itu pendampingnya. Calon wagub ini harus segera diputuskan agar proses pemilihan berlangsung cepat di DPRD Kepri. Namun sampai sekarang gubernur juga belum memberi sinyal sosok seperti apa yang diinginkannya. "Gubernur 'kan 'user', bukan kami. Karena itu se-

harusnya beliau yang lebih intensif memikirkannya," katanya. Saat ini muncul beragam isu terkait figur yang akan diusung menjadi cawagub. Dua nama yang muncul, yang dikabarkan diusung Partai Demokrat yakni Kepala Dinas Pendapatan Daerah Kepri Isdianto dan Wakil Ketua DPRD Bintan dari Demokrat, Agus Wibowo. "Saya ada mendengar isu itu. Di media sosial juga bergulir isu Partai Demokrat mencalonkan Isdianto dan Agus sebagai calon wagub," ujarnya. Ada pula isu lainnya, Isdianto dan mantan Ketua Otorita Batam Mustafa Widjaja diusung Partai Demokrat sebagai calon wagub. "Kami mengikuti setiap perkembangan politik yang terjadi. Namun sejauh ini, kami belum mendapat informasi resmi itu dari Partai Demokrat," katanya. (ant)

JAKARTA (HK) — Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memastikan Prajurit TNI tetap bersikap netral pada pesta demokrasi pilkada yang diselenggarakan secara serentak pada 2017. Gatot berjanji jika ada prajurit TNI yang tidak netral akan diambil tindakan tegas sesuai dengan hukum yang berlaku. Panglima TNI bahkan meminta masyarakat untuk melaporkan jika ada prajurit TNI yang terindikasi tidak netral atau memihak pasangan calon tertentu. Namun ia berharap laporan tersebut harus disertai bukti yang kuat. “Saya jamin tidak ada keberpihakan prajurit TNI pada Pilkada serentak dan jika ada yang tidak netral, agar dilaporkan namun jangan membuat isu, karena informasi harus sesuai fakta yang jelas,” ujar Jenderal TNI Gatot Nurmantyo dalam keterangan tertulis, Rabu (21/9). Jenderal TNI Gatot Nurmantyo berharap agar pesta demokrasi yang akan

dilakukan harus dilaksanakan dengan gembira. “Karena ini pesta demokrasi, makanya mari kita gembira dalam menyambutnya, kemudian pahami visi dan misi calon Kepala Daerah yang dipilih, sesuai harapan masyarakat,” imbuhnya. Rencananya Pilkada

serentak akan dilaksanakan di 101 wilayah, yang terdiri dari 7 Provinsi, 76 Kabupaten, dan 18 Kota. “Laporan yang saya terima jelang pelaksanaan Pilkada serentak situasinya kondusif dan aman, mudah-mudahan sampai dengan selesai aman,” harap Gatot. Pada Pilkada serentak tersebut TNI akan melaku-

kan pengamanan jalannya pesta demokrasi sesuai dengan aturan yang tertuang dalam Undang-Undang. “TNI akan memberikan bantuan dengan memBKO-kan pasukan kepada Kepolisian atas permintaan. Jadi, kalau kita diminta tetapi tidak mengerahkan berarti melanggar Undang-Undang,” tandas Gatot. (mrol)

REPUBLIKA

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menjawab pertanyaan awak media usai upacara, baru-baru ini. Gatot memberikan garansi prajurit netral di Pilkada.

3 Pasangan Calon Walkot Pekanbaru Daftar ke KPU PEKANBARU (HK) — Hari ini tiga pasangan bakal calon (Paslon) Wali Kota (Walkot) Pekanbaru mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Tiga paslon terdiri satu perseorangan dan dua partai politik. Demikian disampaikan, Kepala Divisi Teknis KPU Pekanbaru, Mai Andri dalam perbincangan dengan detikcom, Rabu (21/9). Andri

menjelaskan, paslon pertama yang mendaftar adalah, Dr Syahril Said Mohamad Johrin. Paslon ini maju lewat jalur perseorangan. Selanjutnya, kata Andri, paslon Dastrayani Bibra - Said Usman dengan jalur politik dengan dukungan PDI Perjuangan dan PPP. "Dua partai pengusung dengan kekyatan 9 kursi di DPRD Pekanbaru. Dan ini syarat minimal un-

tuk lewat jalur partai," kata Andi. Untuk sore hari, lanjutnya, paslon Ramli Walid - Irvan Herman yang diusung 5 partai. Pasangan ini paling banyak parpol pengusungnya, yakni Golkar, PAN, PKB, Nasdem dan Hanura dengan total 23 kursi di parlemen. "Hari ini ada 3 pasangan yang mendaftar secara resmi ke kita. Namun ini baru tahap awal,

DETIK

ILUSTRASI Pilkada langsung.

nantinya akan ada verfikasi kembali," kata Andri. Bagi jalur perseorangan, lanjut Andri, masih ada kekurangan surat dukungan yang harus dipenuhi. Batas waktu itu memenuhi itu hingga 2 Oktober. "Pendaftaran paslon akan kita tutup Jumat (23/9) pada pukul 00.00 WIB. Ini baru tahap pendaftaran saja, nantinya pasti akan ada verifikasi fakta untuk semua paslon," kata Andri. Sebagai gambaran, paslon PDI Perjuangan dan PPP, Dastrayani Bibra selama ini berstatus PNS di Pemkot Pekanbaru. Dia juga pernah berkiprah di bidang olahraga sebagai manajer PSPS Pekanbaru. Wakilnya, Said Usman statusnya sebagai anggota DPRD Kota Pekanbaru dari partai PPP. Untuk paslon Ramli Walid pensiunan PNS di Pemprov Riau. Untuk posisi wakilnya, Irvan Herman adalah anak eks Walkot Pekanbaru, Herman Abdullah. (dtc) Editor: Amir, Layout: Mario


CMYK

22

Kamis, 22 September 2016

LEICESTERSHIRE (HK) — Chelsea meraih kemenangan comeback dramatis 42 atas Leicester City, Rabu (21/9) dini hari WIB, dan lolos ke babak lanjutan Piala Liga Inggris. Pertandingan sebenarnya berakhir 2-2 di waktu normal, namun Cesc Fabregas tampil gemilang dengan dua gol di babak tambahan. Chelsea dan Leicester melakukan perubahan susunan pemain dari laga akhir pekan lalu. Marcos Alonso dan Ruben Loftus-Cheek mewarnai kubu Chelsea. Sementara itu, Leicester memainkan Ben Chilwell, Ron-Robert Zieler, serta Wasilewski. Tampil di hadapan publik sendiri, The Foxes terlihat percaya diri. Tuan rumah memang tidak terlalu dominan, tapi umpan-umpan dan ancaman yang dilakukan cukup tegas dan merepotkan Chelsea. Tidak butuh waktu lama untuk membobol gawang Asmir Begovic, seiring Shinji Okazaki memanfaatkan blunder Cesar Azpilicueta dan menanduk bola ke gawang The Blues. Menit ke-34, striker Jepang itu berhasil menggandakan keunggulan The Foxes. Kali ini ia menemukan celah di kotak penalti dan sukses

menyambar umpan cerdik Damian Gray. Sepakan jarak dekatnya berhasil memperdaya Asmir Begovic sekali lagi. Leicester unggul dua gol lebih dulu. Gary Cahill tidak bisa diam saja melihat gawangnya dibobol dua kali. Tak lama sebelum jeda, bek senior Inggris itu memangkas defisit gol. Ia menyambut sepak pojok Cesc Fabregas dan menanduknya ke gawang Zieler. Skor menjadi 2-1 untuk Leicester di babak pertama. Paruh kedua, Chelsea berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi gemilang Azpilicueta. Bek Spanyol itu membayar lunas kesalahannya di paruh pertama dan melepaskan sepakan voli spektakuler di menit ke-49. Antonio Conte tampak emosional di pinggir lapangan. Melihat timnya berhasil menyamakan

kedudukan, Conte melakukan pergantian dengan menarik LoftusCheek dan memainkan Diego Costa. Sudah pasti, daya gedor The Blues bertambah beberapa kali lipat. Striker Spanyol itu bahkan memberikan ancaman dua kali, tapi Zieler mampu mencegah keduanya. Hasil imbang 2-2 bertahan hingga 90 menit berlalu dan pertandingan berlanjut ke babak tambahan. Di babak tambahan, Cesc Fabregas tiba-tiba meledak. Mantan gelandang Barcelona itu seolah-olah ingin membuktikan diri pada Conte dengan gol cepatnya. Dua menit memasuki babak tambahan, Fabregas menutup kerja sama apik Chelsea dengan sentuhan ringan dan membawa timnya unggul. Ternyata aksi Fabregas belum usai. Dua menit usai membawa Chelsea unggul, ia kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini sang gelandang melepaskan sepakan voli menyusul sapuan tak sempurna dari bek Foxes. Bola

menggelegar di sudut gawang Zieler dan Chelsea unggul 4-2! Melihat keadaan berbalik, Leicester tidak bisa diam saja. Jamie Vardy yang masuk menggantikan Ahmed Musa berniat melakukan serangan cepat berkalikali, tapi barisan belakang Chelsea tak

mau diperdaya lagi. The Blues pun memainkan umpan-umpan pendek untuk menghabiskan waktu. Pertandingan berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan Chelsea.(glc)

Cesc Fabregas

Ben Chilwell

Beri Bukti Pada Mourinho MANCHESTER (HK) — Luke Shaw disebut siap bermain dengan menahan rasa sakit, demi membuktikan bahwa ia memang pantas untuk bermain di skuat inti Manchester United di bawah asuhan Jose Mourinho. Pemain berusia 21 tahun baru saja kembali pulih setelah sebelumnya mengalami cedera patah tulang yang cukup parah, di laga Liga Champions melawan PSV tahun lalu. Namun demikian, ia mengalami masalah di bagian pangkal paha ketika tim menelan kekalahan 1-3 di kandang Watford pekan lalu. Keadaan kian buruk, usai ia menerima kritik dari sang manajer, yang

menyalahkan dirinya atas terjadinya gol kedua The Hornets. Dan meski sepertinya akan absen di pertandingan EFL Cup malam ini, Shaw sepertinya siap untuk bekerja keras demi turun di pertandingan akhir pekan melawan Leicester. The Sun mengatakan ia ingin kembali mendapatkan kepercayaan dari Mourinho dan berharap bisa kembali dipertimbangkan turun sebagai starter melawan The Foxes. Shaw disebut akan menjalani perawatan intensif di Carrington dan Marcos Rojo mungkin akan menggantikannya, jika ia memang nantinya dinyatakan tak cukup fit.(bln)

Luke Shaw

Obi Mikel Cari Klub Baru LONDON (HK) — Tak ada tempat lagi untuk John Obi Mikel di skuat Chelsea. Oleh karenanya Mikel pun akan mencari klub baru di bursa transfer Januari nanti. Mikel memasuki tahun ke-11 berseragam biru-biru. Namun kariernya justru makin tenggelam setelah dia tak lagi jadi pilihan manajer Antonio Conte. Sedari awal musim, Mikel sama sekali belum bermain di kompetisi manapun. Wajar saja jika Mikel mulai menimbangnimbang kemungkinan tetap lanjut sebagai pemain Chelsea. Apalagi kontrak Mikel bersama Chelsea akan tuntas di pengujung musim 2016/2017 ini. Maka dari itu pemain asal Nigeria tersebut ingin mencari klub baru yang bisa membangkitkan lagi kariernya "Ketika kontrak Anda tinggal tersisa setahun, maka Anda bisa bicara dengan klub

Chelsea Sempat Tawar Morata LONDON (HK) — Striker Real Madrid Alvaro Morata menyatakan dirinya sempat mendapat tawaran yang sangat menarik dari Chelsea pada bursa transfer musim panas lalu. Los Blancos menggunakan haknya untuk mendatangkan kembali Morata setelah striker berusia 23 tahun itu bermain selama dua tahun di Juventus. Meski sudah resmi balik ke Santiago Bernabeu, pihak The Blues tetap berusaha mendatangkan Morata dengan mengimingimingi tawaran yang sangat menarik. "Mereka (Chelsea) mengatakan kalau mereka memiliki saya di dalam rencana, dan itu selalu menjadi mimpi saya," ujar Morata kepada Bild. "Chelsea menunjukkan minat

terbesar dan itu adalah tawaran yang sangat bagus pada saat ini. Saya bisa menjadi pemain Spanyol paling mahal sepanjang masa." Morata tampil sebagai starter di musim ini dengan mencetak dua gol dari enam pertandingan di berbagai ajang kompetisi.(glc)

Alvaro Morata

Kane Cedera, Janssen Unjuk Gigi

Kane

CMYK

LONDON (HK) — Cederanya Harry Kane membuka kesempatan bagi Vincent Janssen untuk unjuk gigi. Janssen diharapkan bisa memaksimalkan kesempatan yang terbuka ini. Kane mengalami cedera kala Tottenham Hotspur berhadapan dengan Sunderland di Premier League hari Minggu (18/9) akhir pekan lalu. Kane, yang menjadi pahlawan kemenangan Spurs berkat gol tunggalnya, terpincang-

pincang meninggalkan lapangan usai melakukan tekel terhadap Papy Djilobodji. Striker internasional Inggris itu disebut mengalami cedera pada ligamen engkel kanannya. Cedera tersebut kabarnya akan membuat Kane menepi hingga dua bulan. Absennya Kane akan membuka peluang bagi Janssen untuk mengisi lini depan Spurs sejak awal pertandingan, diawali dari laga Piala Liga Inggris melawan Gillingham, Rabu (21/9). Sejauh ini, penyerang yang direkrut dari AZ di bursa transfer musim panas lalu itu baru sekali jadi starter bersama The Lilywhites.

Manajer Spurs, Mauricio Pochettino, yakin dengan Janssen setelah melihat performa striker Belanda itu dalam pertandingan melawan Republik Irlandia bulan Mei lalu. Pochettino pun berharap Janssen akan mengoptimalkan kesempatan ini untuk menunjukkan kualitasnya. "Itu bukan pertandingan yang bagus untuk Belanda, tapi benar saat ini kami sadar dia adalah rekrutan yang bagus untuk kami. Itu mengonfirmasinya. Dia memenuhi semua yang kami butuhkan," ujar Pochettino seperti dikutip dari ESPN FC. "Janssen sudah menunjukkan kepada suporter dia punya gairah besar untuk

lain di bulan Januari dan meneken prakontrak atau kesepakatan yang lain, jadi benar kalau saya akan bicara dengan klub lain karena Anda tidak akan tahu apa yang terjadi selanjutnya," ujar Mikel seperti dikutip Sky Sports. "Jika memang masih di Premier League, maka akan ada opsi. Jika memang harus ke China atau tempat lain, kita lihat saja. Yang pasti, saya akan membuat keputusan terbaik," sambungnya. "Saya sudah sangat lama berada di sini. Saya sudah 11 tahun tinggal di klub ini, ini rumah saya. Musim ini adalah tahun terakhir di klub ini jika kontrak saya tidak diperpanjang. Saya santai saja, masa depan saya sepertinya bagus," tutupnya Mikel sudah sejak 2006 berseragam-birubiru dengan total 372 penampilan dan enam gol di seluruh kompetisi.(dtc)

Janssen

bermain, mereka bersemangat melihatnya di lapangan dan energi yang dia bawa." "Ini adalah kesempatan besar baginya untuk menunjukkan apa yang bisa dia lakukan dan dia harus siap sekarang karena Harry cedera, dan sudah terlanjur. Ada kesempatan baginya untuk bermain dari awal," katanya.(dtc)

Obi Mikel Layouter: Mario


23

Kamis, 22 September 2016

iklan

Editor: Helmi rizal


24

Kamis, 22 September 2016

Menteri Sosial Resmikan Pencairan Dana PKH Karimun MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa meresmikan pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH) untuk 1.160 rumah tangga sasaran (RTS) di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, Sabtu (10/9). Penandatangani dokumen pencairan dilanjutkan penyerahan secara simbolis dana PKH kepada 400 RTS bertempat di halaman rumah dinas Bupati Karimun, Tanjung Balai Karimun. "Ini pencairan ketiga yang dilakukan di seluruh kabupaten/kota, dan kunjungan saya ini ingin memastikan pencairan dana bansos PKH tahap ketiga ini berjalan dengan baik. Untuk Kabupaten Karimunjumlah peserta PKH triwulan ketiga sebanyak 1.160 RTS. Kabupaten Karimun termasuk daerah yang sudah selesai 'closing' datanya, sehingga sudah bisa melakukan pencairan dana PKH,� jelas Khofifah Khofifah mengatakan, Program Keluarga Harapan (PKH) termasuk salah satu program

pengentasan kemiskinan yang menjadi salah satu program prioritas Kementerian Sosial. Pemerintah berkomitmen untuk terus melanjutkan berbagai program perlindungan sosial, bahkan kata dia, jumlah keluarga yang akan menerima dana PKH akan ditambah pada tahap keempat. "Untuk Karimun, lanjut dia, akan ditingkatkan jumlahnya dari 1.160 RTS pada triwulan ketiga 2016, menjadi 2.255 para triwulan keempat mendatangJadi ada bertambah dua kali lipat. Dan perlu sampaikan, penambahan jumlah itu bukan berarti angka kemiskinan di Karimun meningkat, tetapi pemerintah berkomitmen untuk meluaskan cakupan penerima program ini," kata dia. Di tempat yang sama, Wakil Bupati Karimun Anwar Hasyim mengapresiasi kebijakan pemerintah pusat untuk meningkatkan cakupan kepesertaan dalam PKH yang diharapkan dapat mendorong terwujudnya program pengentasan kemiskinan di Karimun. "Program PKH

di Karimun sangat terasa sekali manfaatnya. Pemerintah daerah mengharapkan program ini terus ditingkatkan kepesertaannya," ucapnya. Pelaksanaan PKH di Karimun, menurut Wakil Bupati cukup sukses yang semula hanya untuk 660 RTS di lima kecamatan pada 2012, meningkat hingga 1.160 RTS pada triwulan ketiga 2016 di 12 kecamatan se-Kabupaten Karimun. Total dana PKH yang disalurkan selama tiga triwulan 2016, antara lain sebesar Rp1. 1.049.000.000 pada triwulan pertama, sebesar Rp750.983.750 pada triwulan kedua, dan Rp750.973.750 pada triwulan ketiga. Pada 2012, Pemkab Karimun meraih penghargaan PKH Award dari Kementerian Sosial atas dua kategori, yaitu dukungan daerah terhadap pendamping PKH dan "sharing" tertinggi terhadap dana PKH. Narasi: Hengki Haipon Foto: Dok Humas Pemkab

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyalami Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa sesaat sampai di dermaga pelabuhan domestik Tanjung Balai Karimun

SEKDA Karimun TS Arief Fadillah menyalami Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa sesaat sampai di dermaga pelabuhan domestik Tanjung Balai Karimun.

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menyampaikan paparan soal Program WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyampaikan laporan soal Program Keluarga Harapan. Keluarga Harapan di Karimun.

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menerima sekapur sirih tanda selamat datang di Karimun Negeri Bumi Berazam.

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Ketua PKK Provinsi Kepri, Hj Noorhalizah Nurdin.

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menyalami murid SD penerima dana Program Keluarga Harapan (PKH)

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyalami murid SMP penerima dana Program Keluarga Harapan (PKH).

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menyalami penerima dana Program Keluarga Harapan (PKH).

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyerahkan dana Program Keluarga Harapan (PKH).

SEKDA Karimun TS Arief Fadillah menyerahkan dana Program Keluarga Harapan (PKH).

WAKIL Bupati Karimun H Anwar Hasyim menyerahkan dana Program Keluarga Harapan (PKH) siswa SMP Karimun.

DANRAMIL Karimun Syafrizal menyerahkan menyerahkan dana Program Keluarga Harapan (PKH)

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa menyapa para penerima pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH).

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa foto bersama dengan Dinas Sosial Kabupaten Karimun.

MENTERI Sosial Khofifah Indar Parawansa foto bersama dengan para penerima dana Program Keluarga Harapan (PKH).

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa foto bersama.

CMYK

Editor: Andi, Layout: Parlin


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.