CMYK
Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA
Sabtu, 24 Oktober 2015
Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat
11 Muharam 1437 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 24/10 TAHUN KE 14
HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 085374539090
Website: www.haluankepri.com
Penerbangan Kacau, Pelayaran Lumpuh
AKIBAT KABUT ASAP KIRIMAN BATAM (HK) — Dampak kabut asap kiriman dari Sumatera selain mengganggu kesehatan juga mulai mengacaukan semua moda transportasi di Batam, Jumat (23/10). Aktivitas penerbangan dari dan ke Batam kacau. Ketebalan asap ini juga memaksa keberangkatan kapal penumpang di sejumlah pelabuhan dibatalkan. Penerbangan Kacau Hal 7 Pariadi
Liputan Batam
KABUT ASAP — Dampak kabut asap kiriman dari Sumatera selain mengganggu kesehatan juga mulai mengacaukan semua moda transportasi di Batam, Jumat (23/10). Aktivitas penerbangan dari dan ke Batam kacau dan keberangkatan kapal penumpang di sejumlah pelabuhan dibatalkan. Terlihat Pelabuhan Telaga Punggur diselimuti kabut asap.
Udara Batam Sangat Tidak Sehat
KABUT asap menyelimuti kawasan Sekupang
BATAM (HK) — Kondisi udara di Batam kian mengkhawatirkan, Jumat (23/10) pagi. Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) dari Stasiun Simpang Jam menunjukan angka 257. Angka tersebut merupakan yang tertinggi selama musim kabut asap tahun ini. Artinya udara di Batam sudah berstatus sudah tak sehat. " Data ISPU pada pukul 10.00 WIB
sudah mencapai angka 251. Kemudian pada pukul 11.00 WIB menjadi 257 poin. Angka itu sudah sangat tidak sehat", kata Kabag Humas Pemko Batam, Ardiwinata, kemarin. Ardiwinata mengatakan pada hari-hari normal, ISPU di Batam hanya bekisar 50-60 poin. Ia menjelaskan, ISPU 0-50 berarti baik, 51100 berarti sedang, 101-199 berarti tidak sehat, 200-299 sangat tidak Udara Batam Hal 7
Tersangka Warga Negara Belgia
Bobol ATM di Bali, Pelaku Keruk Rp24 Triliun JAKARTA (HK) — Bareskrim Mabes Polri menahan warga negara Bulgaria, Dimitar Nikolov Iliev (42), pelaku pembobol anjungan tunai mandiri (ATM) sekitar Rp24 triliun di sejumlah bank di Denpasar, Bali. Tersangka mencuri uang milik ratusan nasabah bank itu lebih dari 1.569 kali melalui 509 ATM palsu.
Tersangka ditangkap di Serbia oleh otoritas setempat, Kamis (22/ 10) waktu setempat. Pelaku kemudian dijemput pihak kepolisian yang dipimpin Direktur Tipideksus Bareskrim Polri, Brigjen Bambang Waskito dan Wakil Jaksa Agung Andhi Nirwanto. Bobol ATM Hal 7
Rio Capella Ditahan, Surya Paloh Diperiksa Memerhatikan Saudaranya "BARANG siapa yang memerhatikan kepentingan saudaranya, maka, Allah akan memperhatikan kepentingannya. Dan barangsiapa yang menutupi kejelekan orang lain maka Allah akan menutupi kejelekannya di hari kiamat." (HR Bukhari-Muslim)
Diisukan Operasi Plastik Kartika Putri JAKARTA (HK) — Menjalani operasi plastik di kalangan selebriti, banyak dianggap hal yang lumrah oleh sebagian besar orang. Mereka, ratarata melakukan operasi plastik, agar tetap bisa eksis di dunia hiburan. Belakangan, artis seksi Kartika Putri pun dikabarkan menjalani operasi plastik untuk mempercantik penampilannya. Namun, saat ditanya tentang kabar ini, Kartika justru membantahnya. "Kalau operasi plastik bagian yang mana? Aku justru, kalau dibilang operais plastik malah senang, karena sampai saat ini, aku enggak melakukan itu," kata Kartika saat tampil di acara Pesbukers di sebuah televisi swata, Jumat (23/10). Ia pun mengaku selama ini, hanya rajin melakukan perawatan tubuh yang biasa. Dia Diisukan Operasi Hal 7
RIO Capella, mantan Sekjen Partai NasDem ditahan KPK, kemarin.
JAKARTA (HK) — Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, kemarin diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi dua kasus atas tersangka Patrice Rio Capella dan Gubernur Sumatera Utara non aktif Gatot, Jumat (23/10). Kedatangan Surya Paloh ini hanya selang kurang lebih satu jam setelah KPK menahan Rio Capella, bekas Sekjen Partai NasDem. Namun Paloh tidak berkomentar ketika ditanya tentang nasib bekas anak buahnya itu Rio Capella ditahan KPK setelah menjalani pemeriksaan selama lebih kurang sembilan jam. Rio dituduh menerima gratifikasi sebesar Rp200 juta dalam penanganan perkara bantuan daerah, tunggakan dana bagi hasil, serta penyertaan modal sejumlah badan usaha milik daerah Sumatera Utara di Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Agung. Rio ditetapkan tersangka dan ditahan meruRio Capella Hal 7
SURYA Paloh memberikan keterangan usai diperiksa KPK sebagai saksi dua kasus atas tersangka Patrice Rio Capela dan Gubernur Sumatera Utara non aktif Gatot, Jumat (23/10).
Rebut Puncak Klasemen LONDON (HK) — The Gunners (julukan Arsenal) diperkirakan bakal kembali menyalak ketika mereka menjamu Everton di matchday 10 Premier League di Emirates Stadium, Sabtu (24/ 10) malam. Ditambah derby Manchester yang bakal dilangsungkan akhir pekan ini bisa mendatangkan keuntungan buat Arsenal. The Gunners diharap bisa merebut puncak klasemen. Jika kemenangan bisa diraih, Arsenal akan bertengger di posisi teratas. Mereka bisa bertahan di posisi tersebut jika di laga derby Manchester MU (Manchester United) bisa menundukkan City.
Itupun skor kemenangan MU tidak lebih besar dari keunggulan The Gunners atas Everton. Arsenal baru saja melakoni laga super berat di Liga Rebut Puncak Hal 7
ARSENAL VS EVERTON Sabtu (24/10) Pkl. 23:30 WIB di Indosiar
CMYK
Editor: M Syahdan, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Richo