Haluan kepri 30des15

Page 1

CMYK

Harian Umum KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Rabu, 30 Desember 2015

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

18 Rabiul Awal 1437 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 30/12 TAHUN KE 14

HARGA ECERAN Rp2.500, KRITIK & SARAN : 085264088880 INFO BERLANGGANAN : 081261333463

Website: www.haluankepri.com

120 Anggota Din Minimi Menyerah

ACEH (HK) — Pimpinan kelompok bersenjata paling diburu di Aceh, Nurdin Ismail alias Din Minimi akhirnya menyerahkan diri, kemarin. Nurdin turun gunung beserta puluhan anak buahnya setelah bernegosiasi dengan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso. Sutiyoso menjemput langsung Din Minimi, di hutan pedalaman Aceh Timur. Kepada wartawan di Lhokseumawe, Sutiyoso mengatakan dia membawa Din Minimi dan anggotanya ke rumah orangtuanya di Desa Ladang Baro, Kecamatan Julok, Aceh Timur. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan kelompok Din Minimi juga menyerahkan 15 pucuk senjata api beserta amunisinya ke BIN. Ia menuturkan proses penjemputan Din Minimi

bersama anggota kelompoknya berlangsung mulus dan dalam suasana kekeluargaan. "Proses bicara dengan Din Minimi sudah dimulai dua bulan terakhir," kata Sutiyoso. Penyerahan diri Din Minimi dan anggotanya lanjut Sutiyoso sudah dilaporkan ke Presiden Jokowi, Wapres

Sutiyoso dan Din Minimi

120 Anggota Hal 7

Saya Tahu Saya Diawasi Terus ACEH (HK) — "Selama perjalanan, saya tahu saya diawasi terus, diberhentikan beberapa kali, tetapi tidak apa. Risikonya sudah saya perhitungkan," ucap Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso memulai pembicaraan saat menjemput pimpinan kelompok bersenjata yang paling dicari di Aceh, Dim Minimi, kemarin. Sutiyoso mengaku sebelum menjemput Dim, ia telah berkomunikasi secara intens dengan pimpinan kelompok bersenjata Din Minimi selama sekitar satu bulan sebelum membujuknya menyerahkan diri. Sutiyoso mengatakan, dirinya berkomunikasi dengan Din Minimi melalui sambungan telepon yang dibantu oleh seseorang. "Jadi, tidak serta-merta, ada proses, terutama sebulan terakhir," kata Sutiyoso di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (29/12). Saya Tahu Hal 7

SERAHKAN DIRI — Buronan paling dicari di Aceh Nurdin Ismail alias Din Minimi bersama anggota akhirnya turun gunung dan mau menyerahkan diri. Dia dijemput langsung oleh Kepala Badan Intelijen Negara Sutiyoso. Terlihat Sutiyoso sedang foto bersama dengan kelompok bersenjata Din Minimi sebelum menyerahkan diri

Koruptor Kebun Raya Batam Divonis 1 Tahun Penjara

Mengajarkan Ilmu “SESUNGGUHNYA pahala orang yang mengajarkan ilmu adalah seperti pahala orang yang belajar darinya, dan ia masih memiliki kelebihan darinya. Oleh karena itu, pelajarilah ilmu dari ahlinya dan ajarkanlah kepada saudara-saudaramu sebagaimana ulama telah mengajarkannya kepadamu.” (brb)

Cita Citata

Dipuji Netizen JAKARTA (HK) — Sesibuk apapun aktivitasnya, pedangdut Cita Citata tak pernah bosan untuk mengunggah foto terbarunya di Instagram. Sebelum manggung pun, dia kirim foto mengenakan kaus putih berpadu blazzer. Cita memang terlihat cantik. "Your body makes you sexy. Your smile makes you pretty. But your personality makes you beautiful.. ??," tulis Cita dalam akunnya di Instagram. Netizen pun bereaksi. Mereka menyebut Cita semakin cantik. "Manis banget senyuman kak Cita," ujar netizen. "dimana mana kak @cita_citata tetap cantik...," kata netizen. "Ayo kak @cita_citata selfie cantik... lagi kak biar semangat kerja nya sambil liat foto nya," ujar netizen. Sebelumnya, nama Cita mencuat di ranah media lantaran kisah rumah tangganya dengan mantan suaminya Ijonk harus berakhir di pengadilan agama. Cita memilih berpisah, karena tak satu visi lagi dengan pria Dipuji Netizen Hal 7

TERDAKWA M Zaini Yahya.

TERDAKWA Ir One Indirasari.

TANJUNGPINANG (HK) — Tiga terdakwa korupsi proyek Kebun Raya Batam (KRB) senilai Rp6,8 miliar dari total anggaran Rp21,8 miliar tahun 2014 lalu masing-masing divonis berbeda oleh majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang, Selasa (29/12).

Ketiga terdakwa yakni M Zaini Yahya, manajer proyek sekaligus Subkon PT Arah Pemalang dan Ir One Indirasari, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dari Kementerian Pekerjaan Umum yang menangani proyek tersebut divonis satu tahun penjara dan denda Rp50 juta, subsider 1 bu-lan kurungan. Sementara satu terdakwa lainnya Yusirwan, Direktur Uta-

MSN Dituntut Menangkan Barca BARCELONA (HK) — Setelah pesta juara Piala Dunia Antar Klub 2015, Barcelona tidak boleh bersantai. Tantangan sudah muncul untuk mempertahankan posisi teratas di kompetisi dengan menjamu Real Betis di Camp Nou, Kamis (31/12) dinihari WIB.

TERDAKWA Yusirwan.

ma PT Asvri Putra Rora, divonis 1 tahun 3 bulan dan denda Rp50 juta subsider 1 bulan kurungan. Yusirwan juga dikenakan uang pengganti kerugian negara sebesar Rp5,28 miliar dengan dilakukan penyitaan seluruh harta kekayaannya. Namun jika tidak dapat mengembalikan, akan dikenakan hukuman penjara selama 1 tahun.Majelis hakim juga memerin-

tahkan agar JPU segera menyerahkan uang keru gian ne gara Rp5,28 miliar yang sudah dititipkan terdakwa kepada negara. Usai pembacaan vonis, Yusirwan langsung melakukan sujud syukur di lantai dalam ruangan sidang, sambil menyalami ketiga majelis hakim, JPU dan Penasehat Hukumnya. Koruptor Kebun Hal 7

200 Gram Sabu Disita di Bandara Batam

BARCELONA VS REAL BETIS Kamis (31/12) Pkl. 02.30 WIB di RCTI

Sebagai syarat menutup tahun di puncak klasemen Liga Spanyol, Trio MSN harus membawa tim mereka menang di laga ini. MSN Dituntut Hal 7

CMYK

BATAM (HK) — Upaya penyelundupan 200 gram sabu digagalkan petugas Aviation Security (Avsec) Bandara Hang Nadim Batam, Selasa (29/12) sekitar pukul 13.45 WIB. Sabu tersebut dibawa calon penumpang pesawat Lion, Habibi Bin Muh Yasin (31) dari Malaysia. Rencananya, narkoba tersebut akan dibawa ke Banjarmasin. Habibi, warga Aceh ditangkap usai chek-in di Gate 9 X-Rey oleh petugas Avsec. Sabu yang dibungkus dengan plastik hitam itu d i s e m b u n y i k a n d i s e l an g kangannya. 200 Gram Hal 7

Editor: M Syahdan, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Richo


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.