Haluankepri 01 juni14

Page 1

CMYK

Website: www.haluanmedia.com Minggu, 1 Juni 2014 3 Sya’ban 1435 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 1/6 TAHUN KE 13

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500,

KULINER

OTOMOTIF

Citarasa Arabian Food di Restoran Raja Lombok

Tampilan New Honda CB150 R Streetfire Memukau

HAL 8

KOMUNITAS Tampil SepertiIdola dengan Cosplay

INDEKS Paling Meriah dalam Sejarah Anambas Maju dengan Lingkungan Tetap Terjaga

HAL 4

HAL 11

HAL 16

HAL 9

372 Polisi Kawal Capres Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta Resmi Maju Pilpres JAKARTA (HK) — KPU resmi menetapkan Joko Widodo-Jusuf Kalla dan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sebagai pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) untuk mengikuti Pilpres 2014. Kedua pasangan itu dinyatakan lolos dari verifikasi yang dilakukan KPU. Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) dan PrabowoHatta ditetapkan KPU sebagai pasangan capres dan cawapres berdasarkan Surat Keputusan Nomor 453/KPTS/ KPU/2014. Penetapan diumumkan KPU dalam jumpa pers di Gedung KPU, Jakarta Pu-

sat, Sabtu (31/5). "Kami tadi baru saja menyelesaikan rapat pleno. Sudah kita ketahui bersama proses pendaftaran pasangan capres-cawapres yang dimulai dari 18 Mei lalu. Akhirnya kita menerima dokumen 26 hal yang sudah diverifikasi termasuk pada masa perbaikan, kami akhirnya telah menetapkan pasangan capres dan cawapres," kata Komi-

sioner KPU Hadar Nafis Gumay dalam jumpa pers itu. "Kita mempunyai 2 pasang calon yaitu Ir H Joko Widodo-Drs H Jusuf Kalla. Pasangan lain adalah H Prabowo Subianto-H M Hatta Rajasa," lanjutnya. Usai penetapan ini KPU akan mengirimkan surat pemberitahuan resmi kepada kedua pasangan tersebut. "Setelah kami keluarkan keputusan ini secara resmi sebentar kami kirimkan surat ini kepada dua calon tersebut," tegas Hadar. Setelah ditetapkan sebagai pasangan calon, Jokowi-JK dan Prabowo-Hatta akan melakukan pengambilan nomor urut di Gedung

KPU, Minggu (1/6) ini. Selanjutnya, pada tanggal 3 Juni akan digelar deklarasi kampanye damai dan akan dihadiri oleh Bawaslu. Sebelumnya, kedua pasangan sudah menyerahkan persyaratan sebagai calon peserta Pilpres kepada KPU. Kedua pasangan juga sudah menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta. Pasangan Jokowi-JK didukung oleh empat parpol, yakni PDI Perjuangan (18,95 persen suara pemilu legislatif, 109 kursi DPR), Partai Nasdem (6,72 pers-

en, 35 kursi DPR), Partai Kebangkitan Bangsa (9,04 persen, 47 kursi DPR), dan Partai Hanura (5,26 persen, 16 kursi DPR). Jika dijumlah, pasangan tersebut memperoleh dukungan 39,97 persen suara atau 207 kursi DPR. Terakhir pasangan ini juga didukung oleh PKPI yang tidak lolos ke parlemen, tetapi tidak terdaftar sebagai partai pengusung di KPU. Adapun pasangan Prabowo-Hatta didukung oleh lima parpol yang lolos ke DPR, yakni Partai Gerindra (11,81 372 Polisi Hal 7

NET

LETUSAN Gunung Sangeang Api, Jumat (30/5).

Abu Gunung Sangeang Sampai ke Australia MELBOURNE (HK) — Abu vulkanik dari letusan Gunung Sangeang Api mencapai lapisan udara Australia. Badan penerbangan Australia mulai mengalihkan penerbangan internasional untuk menghindari awan debu vulkanik. Deputi Perdana Menteri Australia, Warren Truss, memperkirakan penerbangan di wilayah utara Australia akan terganggu selama beberapa hari. “Debu potensial berdampak pada penerbangan dari dan ke bandara, termasuk Brisbane, dalam

KPK Tolak Ganti Kasur Anas JAKARTA (HK) — Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto menyatakan, kasur yang diberikan KPK untuk mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, sama saja dengan kasur yang digunakan tahanan lain. KPK, menurut Bambang, menerapkan prinsip persamaan di hadapan hukum atau equality before the law. "So far (sejauh ini) sama saja dengan yang lainnya, kan equality before the law," kata Bambang melalui pesan singkat, Sabtu (31/5), saat ditanya kondisi kasur Anas di Rumah Tahanan KPK saat ini.

Bambang tak menggubris permintaan tim pengacara Anas yang ingin agar kasur kliennya diganti dengan kasur yang lebih nyaman bagi kesehatan Anas. Menurut Bambang, masyarakat bisa menilai sendiri sejauh mana level profesionalitas tim pengacara Anas. "Faktanya, dia (Anas) sudah enam bulan ditahan di KPK pakai kasur yang ada, tidak problem kok. Ingat waktu minta bawa makanan sen-

Anas

diri karena takut diracun? Apa sekarang masih ribut soal makanan? Dari itu isu yang diajukan, rakyat akan bisa menilai level dan kualitas tersangka dan profesionalitas para lawyer-nya," tutur Bambang. Seusai mendengarkan pembacaan dakwaan dalam sidang perdananya, Jumat (30/5), Anas melalui tim pengacaranya meminta kasur yang layak. Menurut pengacaranya, Firman Wijaya, kasur yang ada saat ini bisa mempengaruhi kesehatan Anas. "Kalau KPK tidak bisa menyediakan, nanti kami yang sumbang agar KPK Tolak Hal 7

beberapa hari terakhir, tergantung pada angin dan kondisi cuaca lainnya,” kata Truss dalam pernyataannya, Sabtu (31/5). Gunung Sangeang Api yang terletak di Kecamatan Wera, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, meletus Jumat (30/5) lalu pada pukul 15.16 Wita. Letusan susulan terjadi sedikitnya tiga kali sejak itu. Media Australia melaporkan penerbangan dari dan Abu Gunung Hal 7

Kapal Tanker Thailand Tujuan Indonesia Dibajak KUALA LUMPUR (HK) — Sebuah kapal tanker berisi solar berbendera Thailand diduga dibajak dalam perjalanan dari Singapura ke Indonesia. Biro Maritim Internasional (IMB) mengatakan insiden itu merupakan yang kedua kalinya di jalur perairan tersibuk di dunia tersebut. Aparat kehilangan kontak dengan kapal tanker MT Orapin 4 setelah bertolak dari sebuah terminal minyak di

Singapura pada Selasa, 27 Mei 2014 lalu. Kapal tersebut dalam perjalanan menuju Pontianak, Kalimantan Barat. "Ini bisa jadi sebuah pembajakan. Kami sudah mengirim sinyal kepada kapalkapal di wilayah itu untuk selalu waspada dan aparat juga disiagakan,” kata Noel Choong, Kepala Pusat Pelaporan Pembajakan IMB, KuaKapal Tanker Hal 7

Olivia Jansen

Lupakan Masalah dengan Berlari BERBAGAI cara dilakukan setiap orang untuk melupakan masalah yang ada dalam hidupnya. Pemain film Olivia Jansen pun memiliki cara tersendiri. Apa itu? "Buat saya lari bisa menghilangkan beban saya dalam kerja, sambil dengar musik jadi lebih tenang, apa lagi suasana mendukung," ungkap Olivia saat Press Screening 'Mari Lari' di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Sabtu (31/5). Lupakan Masalah Hal 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

CMYK

Editor: Nando, Layouter: M Fahrullazi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.