Haluankepri 02nov13

Page 1

CMYK

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Website: www.haluanmedia.com

Sabtu, 2 November 2013 29 Dzulhijjah 1434 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 2/11 TAHUN KE 12

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500,-

UMP Kepri Rp1665.000

DERMAWAN/HALUAN KEPRI

PULUHAN buruh melakukan sweeping di depan kawasan McDermott di Batuampar, Jumat (1/11).

TANJUNGPINANG (HK) — Gubernur Kepuluan Riau H Muhammad Sani telah menetapkan Upah Minimun Provinsi (UMP) Kepulauan Riau tahun 2014 sebesar Rp1,665,000. Nilai ini mengalami kenaikan sebesar 21,97 persen dibanding UMP tahun 2013. Penetapan itu telah disahkan dengan dikelurakannya Surat Keputusan (SK)

Gubernur Kepulauan Riau Nomor 932 tahun 2013 tanggal 1 November 2013 tentang UMP Kepulauan Riau tahun 2014. UMP ini akan menjadi acuan bagi pemerintah kabupaten/kota untuk menetapkan besaran upah minimum kota (UMK). "Penetapan ini melibatkan juga perwakilan intitusi perguruan tinggi, pemerintah, para ahli dan pemuka yang

ada di Dewan Pengupahan (DP) Provinsi Kepulauan Riau. Dengan tujuan untuk memelihara kondisi yang kondusif dalam menentukan UMP ini, sehingga akan terpelihara hubungan industrial yang harmonis," ujar Sani kepada wartawan usai melepas peserta napak tilas pahlawan Melayu di Gedung Daerah Kepulauan Riau di TanUMP Kepri Hal 7

Dahlan: UMK Pasti Naik BATAM (HK) — Walikota Batam, Ahmad Dahlan memastikan Upah Minimum Kota (UMK) Kota Batam tahun 2014 akan naik dibanding UMK tahun 2013. Namun, ia masih belum mau menyebut besaran kenaikan UMK tersebut. Tengku Bayu dan Pariadi Liputan Karimun "Kami sudah beKantor Pemerintah berapa kali melakuKota Batam di Jalan kan perundingan deEngku Puteri, Batam ngan pihak Dewan PeCentre, Jumat (1/11). ngupahan Kota BaDahlan mengatatam. Yang jelas UMK kan, pada rapat terpasti akan mengalaakhir, yang telah dimi kenaikan," kata sepakati oleh DPK Walikota didampingi Batam ialah masih Wakilnya Rudi SE satahap Kebutuhan HiDahlan at menemui ribuan dup Layak (KHL) massa buruh yang menggelar yakni sebesar Rp2.172.973. aksi unjuk rasa di depan Dahlan: UMK Hal 7

Ada Kepentingan Kelompok BATAM (HK) — Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kota Batam, Syaiful Badri Sofyan SH menuding aksi sweeping ribuan buruh ke kawasan industri di Batam selama dua hari, Kamis (31/10) dan Jumat (1/11) ditunggani oleh kepentingan sekelompok orang. Kata dia, aksi tersebut juga sebagai bentuk pelanggaran terhadap komitmen antar serikat buruh di Kota Batam. "Ini maksudnya apa? Dari awal saya sudah sampaikan bahwa kita menghormati dan menghargai sikap serikat lain yang melakukan mogok nasional. Tapi, mereka juga harus menghargai dan menghormati sikap KSPSI dan SBSI (Serikat Buruh Seluruh Indonesia) Ada Kepentingan Hal 7

Nafsu

LAHAN SENGKETA — PN Tanjungpinang menolak gugatan warga Bintan terhadap PT BMW dalam sidang putusan sengketa lahan, Kamis (30/10). Dari lahan seluas 438 hektar di Lagoi yang diperkarakan, sebagiannya kini sudah dijadikan lapangan Golf Ria Bintan. Foto diambil beberapa waktu lalu. ROFIK/HALUAN KEPRI

ICW Cium Aroma Suap di PN Tanjungpinang Terkait Sidang Putusan Sengketa Lahan PT BMW vs Warga TANJUNGPINANG (HK) — Indonesia Corruption Watch (ICW) wilayah Kepulauan Riau mempertanyakan putusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang yang memenangkan PT Buana Mega Wisatama sebagai tergugat melawan penggugat Naing alias Sukarni, warga Kabupaten Bintan, dalam sidang yang digelar Kamis (30/10). ICW

bahkan mencium aroma suap yang melandasi keputusan tersebut. "Kami tidak menuduh tetapi hal itu (putusan memenangkan PT BMW) membuat pertanyaan besar, ada apa?. Sebenarnya kasus ini sudah jelas pemiliknya penggugat, Mustafa Salim dengan bukti-bukti yang ada. Tetapi kenapa ditolak. Selain itu, sidang juga sela-

lu ditunda seperti di undurundur. Kami menduga ada terindikasi suap," ujar Mulkansyah dari ICW Kepulauan Riau, Jumat (1/11) di Tanjungpinang. Seperti diketahui, dalam sidang perdata di PN Tanjungpinang Kamis (30/10) lalu, Majelis Hakim mengeluarkan putusan menolak gugatan penggugat Naing alias Sukarni, istri almarhum

PPIH Batam Terima Cinderamata dari Bupati Inhu BATAM (HK) — Suasana penyambutan kedatangan kloter 12 di Bandara Hang Nadim Batam pada, Jumat (1/11) berbeda dari kloter-kloter sebelumnya. Para penyambut hampir memenuhi jalur penyambutan di ruang tunggu kedatangan jamaah haji.

PPIH BATAM

WAKIL Bupati Inhu disaksikan Bupati Inhu menyerahkan Cinderamata kepada kepada PPIH Batam yang diterima Sekretaris PPIH Batam, Drs. H. Mazdjad.

Kata Mulkansyah, kecurigaan ICW ini akan ditindaklanjuti dengan melaporkan putusan yang dikeluarkan Majelis Hakim ke Komisi Yudisial (KY). Menurutnya, Majelis Hakim me

ICW Cium Hal 7

Warga Tetap Minta Akses Jalan

Hal

9

Pedagang Pertanyakan Relokasi

Hal

17

Eva Celia

Kloter 12 Tiba di Batam

KELUARLAH dari dirimu dan serahkanlah segalanya kepada Allah SWT. Penuhi hatimu dengan Allah SW T. Patuhilah kepada perintah-Nya dan larikanlah dirimu dari larangan-Nya, supaya nafsu badaniahmu tidak memasuki hatimu setelah ia keluar. Untuk membuang nafsu-nafsu badaniah dari hatimu, kamu harus berjuang melawannya dan jangan menyerah kepadanya dalam keadaan bagaimanapun juga dan dalam tempo kapanpun juga. (Syeikh Abdul QadirJailani)

Mustafa Saleh yang juga menjabat sebagai Komisaris di PT Riau General Company (RGB) yang mengaku sebagai pemilik lahan yang belum diganti rugi oleh pihak tergugat PT BMW yang mengakui telah membebaskan lahan tersebut.

Suasana makin ramai saat jamaah tiba termasuk Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H. Yopi Arianto, SE. Bupati termuda di Indonesia itu langsung disambut haru oleh

Belajar Sejarah JAKARTA (HK) — Berperan dalam film Adriana membuat artis Eva Celia harus paham sejarah Ibu Kota. Demi perannya itu, Eva berburu buku bertemakan sejarah Jakarta. Ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Eva pun bercerita mengenai tantangannya bermain film Adriana. Film ini menceritakan persaingan, cinta, dan persahabatan dengan latar belakang sejarah Jakarta. "Untuk itu, dari awal aku sangat ditekankan oleh pelatih akting untuk membeli buku sejarah dan bener-bener dibaca Belajar Sejarah Hal 7

PPIH Batam Hal 7

Indonesia Gasak Kirgistan 4-0 JAKARTA (HK) — Timnas Indonesia senior menang 4 gol tanpa balas saat menjamu Kirgistan dalam laga uji coba si Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (1/11) malam. Keempat gol Indonesia diciptakan oleh Zulham Zamrun (dua gol), Titus Bonai, dan Ahmad Jufriyanto. Kemenangan ini bisa menaikkan semangat juang timnas Garuda jelang menghadapi Cina dalam lanjutan Pra Piala Asia 2015. Dalam laga itu, pelatih timnas Indonesia, Jacksen F Tiago melakukan perubahan di lini depan. Posisi ujung tombak yang biasanya ditempati Boaz Solossa dan Greg Nwokolo digantikan oleh Samsul Arif dan Zulham Zamrun. Untuk lini tengah, empat gelandang yang diturunkan Jacksen Tiago, yakni Ahmad Bustomi, Taufiq, Raphael Mai-

timo dan Ahmad Jufriyanto, hampir semua bertipe gelandang bertahan. Sementara di barisan pertahanan, Hasyim Kipuw, M Roby, Igbonefo dan Ruben Sanadi menjadi andalan untuk menjadi benteng tangguh bagi I Made Wirawan di posisi penjaga gawang. Tujuh menit babak pertama berjalan, Indonesia membuat peluang pertamanya. Sayang, umpan dari Zulham Zamrun yang berhasil melewati sisi kanan pertahanan Indonesia Gasak Hal 7

NET

STRIKER Indonesia, Zulham Zamrun (8) berjibaku dengan dua pemain Kirgistan dalam laga uji coba di SUGBK, Jumat (1/11).

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Yuri, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Dimas


Ekonomi KESEMPATAN para pemimpin ASEAN mewujudkan ASEAN Vision 2020 menjadi 2015 (diestimasi berlaku efektif 1 Januari 2016) merupakan fakta yang tidak mungkin mundur dan balik arah (point of no return). Skenario membentuk pasar bersama ASEAN (common market) dalam bentuk AFTA (ASEAN Free Trade Area) sudah, sedang dan akan berlaku semenjak disusunnya tiga pilar “ASEAN Community Blue Prints 2009-2015” yang salah satunya adalah mewujudkan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) atau “ASEAN Economic Community” (AEC). Jika kita memfokuskan pada MEA/AEC secara principal kerjasama ekonomi regional ASEAN ini berkarakteristik (1). Terciptanya basis pasar tunggal dan integral, (2). Kawasan ekonomi yang memiliki

Sabtu, 2 November 2013

Kesiapan Batam Menghadapi MEA/AEC-2015 daya saing tinggi, (3). Suatau kawasan yang memiliki pembangunan yang merata, dan (4). Suatu kawasan yang terintegrasi penuh dalam ekonomi global. Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka sesama Negara ASEAN harus membuka akses bagi (1). Tenaga kerja terdidik, (2). Masuk-keluarnya barang, (3). Bisnis dalam sector Jasa, (4). Keluar-masuknya uang atau capital, (5). Lancarnya pergerakan arus investasi inter-antar sesama Negara ASEAN. Bahkan jika merujuk model EU (European Union) kemungkinan pasar tunggal (single market) mengarah ke penggunaan mata-uang tunggal pula (single currency system) sebagaimana mengadopsi

DR H Syamsul Bahrum (PhD) syamsulbahrum007@gmail.com penerapan model EU (Euro Currency). Kalau menganalisis dari perspektif ke-empat karakteristik dasar MEA/AEC dan lima keluar-masuknya orang/barang/uang/jasa/ investasi dan komoditas strategik dalam ekonomi, maka salah satu Kota yang siap dan sekaligus perlu disiapkan adalah Kota Batam. Kota Batam yang berpenduduk 1,2 juta (2013) dengan tingkat laju pertumbuhan ekonomi yang stabil-fluktuatifnaik (2000-2010) sekitar 7,5 % me-

miliki struktur tenaga kerja yang prospektif. Diestimasi dari 1,2 juta penduduk sekitar 425.000 bekerja di sector formal khususnya di sector industri, jasa, konstruksi, pariwisata dan institusi pemerintah. Format penduduk ya n g b a g a i k a n “ k u b a h mesjid”-mengecil dibawah (balita) dan mengecil diatas (lansia) dengan porsi populasi usia produktif yang membesar di tengah menandakan Kota Batam memiliki korelasi demografik-ekonomi

yang kokoh. Angkatan kerja yang produktif dalam struktur ekonomi yang didomiansi sector moderen di lini sekunder dan tersier (industry dan jasa, perdagangan, pariwisata, dll) juga didorong oleh daya beli (purchasing power) yang relative baik akan mendorong pertumbuhan ekonomi di dua gardan (produksi dan konsumsi). Apalagi sebagai destinasi wisata asing dan domestic akan memperkuat sector-sektor produktif dan mendorong “consumption-driven growth” disamping Kota Batam sudah dirancang dengan kekuatan seperti industry berbasis ekspor (ELI: Export-led industrialization).

2

Keberadaan perguruan tinggi (UMRAH/UT/Politeknik Batam/UIB/ UNIBA/ UNRIKE/Universitas Putra Batam serta berbagai Sekolah Tinggi (STIE/STIAI/STIKES dan lain-lainnya dalam mempersiapkan tenaga kerja edukatif-produktif diharapkan tidak hanya dapat meningkatkan kinerja ekonomi nasional dan local Batam, tetapi juga mampu memasok tenaga kerja terdidik di regional ASEAN dan internasional. Keberadaan BAPELKES (Balai Pelatihan Kesehatan) milik Kementerian Kesehatan di Kota Batam yang membawahi empat Provinsi dan terbentuknya Batam Technopark dengan “teaching factory”-nya di Politeknik Batam semakin merangsang kesiapan dan penyiapan tenaga kerja terdidik di Kota Batam dalam menghadapi AEC/MEA. Insya Allah kita memahaminya.***

Realisasi Investasi di Kepri US$200 Juta Dari 62 PMA

Nana Marlina Liputan Batam

BATAM (HK) — Dari Januari-September 2013, Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah Provinsi Kepri mencatat realisasi investasi sekitar US$200 juta atau Rp2,2 triliun (US$1=Rp11.000) dari 62 penanam modal asing (PMA).

Sementara, jumlah ratarata PMA yang masuk ke Kepri setiap tahunnya di kisaran 100-110 PMA, bahkan pernah 120 PMA dengan nilai investasi di atas US$300 juta.

"Kita berharap hingga 31 Desember nanti masih akan ada investor yang masuk ke Kepri. Namun, melihat iklim investasi tahun ini, kita memperkirakan jumlah PMA yang masuk ke Kepri tidak sampai 100 seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun kita tetap optimis ada lagi tambahan," ujar Kepala Badan Penanaman Modal dan Promosi Daerah Provinsi Kepri, Jon Arizal usai peresmian The 9 th International Sumatera Indonesia Expo di Mega Mall Batam Centre, Jumat (1/11). Dikatakan Jon, demonstrasi masa yang terjadi beberapa hari terakhir merupakan isu nasional, namun ia menghimbau kepada pekerja untuk tetap menjaga keamanan dan tidak anarkis. "Bila demonstrasinya sebatas kewajaran tidak ada masalah. Tetapi investor sangat takut, khawatir anarkis, saya kira itu (keamanan) yang penting kita jaga bersama. Kalau sampai

mereka takut dan lari, yang rugi kita juga, yang rugi pekerja, masyarakat dan pemerintah. Pemerintah, baik pusat dan daerah telah melakukan promosi investasi jor-joran, bila investasi tidak bertambah, maka target pertumbuhan ekonomi yang dicanangkan Gubernur Kepri sebesar 8 persen dan presiden 10 persen akan terganggu," papar Jon. Dikatakannya, Kepri memiliki dua strategi pengembangan dalam pemerataan ekonomi, yakni NAL (Natuna, Anambas dan Lingga), dan kawasan BBK (Batam, Bintan dan Karimun) plus Tanjungpinang. Pembagian daerah tersebut sebagai upaya untuk menarik investasi dan perdagangan di Kepri. Karena itu dilakukan promosi baik melalui komunikasi langsung maupun melalui IT (teknologi informasi) dalam mengembangkan daerah. Saat ini, ujar Jon, khusus di Batam tercatat 1500 lebih

PMA dan telah mampu menampung 350.000 tenaga kerja. Dari segi ekspor, baik produk UKM maupun manufactur sebesar US$10 miliar, atau 8 persen dari nilai ekspor nasional. Kepri, khususnya Batam, ujar Jon, masih menjadi primadona tujuan investasi, masih banyak perusahaan-perusahaan yang ingin mencari peluang investasi. Bahkan malam ini akan ada 32 duta besar beserta kepala-kepala perwakilan yang datang ke Kepri khususnya Batam untuk melihat potensi daerah ini. "Dunia masih antusias untuk menjadikan Kepri, khususnya Batam sebagai tujuan investasi, peluang investasi itu tidak instnat, kalau sekarang mereka survei, realisasinya mungkin tahun berikutnya atau dua tahun kemudian," ujarnya lagi. Diakui Jon, dua tahun terakhir belum ada PMA yang masuk ke Kepri se-

besar Seipem yang masuk tahun 2010 lalu di Karimun, meskipun begitu ada investasi dari BUMN asal Cina di Janda Berhias serta akan hadirnya pabrik baja di Batam dengan nilai investasi sekitar US$600 juta. "Pabrik baja ini masuk di Batam, itu PMDN (penanam modal dalam negeri). Mudah-mudahan mereka mulai mengoperasikan awal tahun depan," ujar Jon. Di samping itu, ada juga perusahaan IT dari Taiwan yang saat ini sedang survei lokasi antara Jakarta dan Batam. Perusahaan ter sebut membutuhkan lahan seluas 50 hektar, di mana nantinya di kawasan itu mulai dari suplayer bahan baku sampai finish produk akan dilakukan. "Ini peluang bagi Batam, mereka menilai Batam masih sangat kompetitif, baik dari segi konektifitas, fasilitas, Batam masih sangat strategis. Ini tugas pemerintah daerah untuk mengambil peluang," pungkas Jon. ***

TENGKU BAYU/HALUAN KEPRI

RESMIKAN ISIE — Kepala BPMPD Kepri Jon Arizal memukul gong sebagai tanda dibukanya The 9th International Sumatera Indonesia Expo (ISIE) di Mega Mall Batam Centre, Jumat (1/11). Acara yang berlangsung hingga Senin (4/11) tersebut menghadirkan produk-produk kreatif dari dalam negeri dan mancanegara.

ISIE Diikuti 75 Peserta Dari dalam dan Luar Negeri BATAM (HK) — The 9th International Sumatera Indonesia Expo (ISIE), Jumat (1/ 11) dibuka oleh Gubernur Kepri yang diwakilkan kepada Kepala Badan Penanaman Modan dan Promosi Daera (BPMPD) Provinsi Kepri Jon Arizal. Acara tersebut diikuti 75 peserta dari dalam dan luar negeri. Direktur PT Sumatera Promotion Centre Andi M Lutfi selaku panitia acara menyebutkan kegiatan itu diikuti 75 peserta dari dalam dan luar negeri. Angka ini mengalami penurunan di bandingkan tahun lalu yang mencapai 85 peserta. Meskipun begitu, Andi optimis target perdagangan langsung bisa menyamai estimasi transaksi tahun lalu yang mencapai Rp1 miliar. "Kita tidak menargetkan realisasi trade (penjualan langsung). Meskipun begitu kita memperkirakan realisasinya sebesar tahun lalu, yaitu sekitar Rp1 miliar," ujar Andi. Dikatakannya, ISIE tahun ini digelar lebih mengarah pada demonstrasi produk, bukan perdagangan langsung. "Kita belajar dari acara-acara di luar negeri, mereka lebih kepada demonstrasi produk, pengenalan produk ke pembeli (buyer). Diharapkan dari demonstrasi tersebut akan terjalin kerjasama bisnis untuk jangka waktu yang panjang," ujar Andi. Ivent tersebut sebagai bentuk komitmen untuk tetap mempromosikan potensi wilayah Indonesia, serta dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi Asean Economic Community (AEC) 2015. Acara tersebut digelar di Mega Mall yang akan berakhir pada 4 November mendatang.

Di tempat yang sama Consul Indonesia Johor Bahru, Malaysia Iwa Mulyana mengatakan, pihaknya sangat mendukung pagelaran Sumatera International Expo di Batam. Promosi investasi merupakan salah satu tugas konsulat di luar negeri. "Kami memiliki program mempromosikan TIS, (trade, tourism dan investasi) serta services ke luar negeri. Program ini bekerjasama dengan kementerian perdagangan, kementerian luar negeri untuk mempromosikan potensipotensi yang ada di Indonesia," ujar Iwa. Pada pembukaan the 9th International Sumatera Indonesia Expo tersebut, turut dihadiri oleh Walikota Batam

yang diwakilkan kepada Asisten III Bidang Administrasi dan Umum M Sahir, Bupati Kelukung Bali, Bupati Meranti, Bupati Lampung, serta ketua DPRD Kabupaten Bengkalis. Dalam acara tersebut menampilkan berbagai potensi yang ada Indonesia, meliputi produk-produk unggulan, komoditi eksport, usaha kelas menengah industri kecil dan sederhana, potensi pariwisata serta peluang-peluang Investasi dan bisnis lainnya. Di antara berbagai ragam produk khas Indonesia yang akan ditampilkan terdapat pula (produk-produk pameran), dan berbagai ragam handy craft dan fesyen dari nusantara. (pti/byu)

Editor : Nana Marlina, Layouter: Syahrial Anwar


CMYK

CMYK

Sabtu, 2 November 2013

3

Liburan ke Legoland RM450 BATAM (HK) — PT International Golden Shipping menawarkan paket liburan dua hari satu malam ke Legoland dan JB City Square menggunakan kapal mewah dengan biaya RM450 (RM= Ringgit Malaysia) per orang (dewasa). Roslina Liputan Batam Daerah wisata yang bisa dikunjungi via Pasir Gudang yaitu Kuala Lumpur, Genting, Penang, Hatyai, Songkkhla, Langkawi, Cameron, Sunway, Melaka, Ipoh, Cameron, A'Fmosa dan wilayah lainnya disesuaikan keinginan konsumen. Kepala Personalia PT International Golden Shiping, Mardani mengatakan, harga orang dewasa dan anak-anak berbeda, yaitu RM340 per anak-anak dan RM230 untuk bayi. Biaya sudah termasuk tour, transportasi, tiket ferry dan seaport tax (Batam-Pasir Gudang-Batam), tiket masuk ke Legoland, acomodasi untuk dua orang per kamar (penginapan), satu kali sarapan pagi

di hotel, dan asuransi. Mardani mengatakan, PT International Golden Shiping memiliki empat kapal mewah yang akan mengangkut wisatawan, yaitu MV Widi Express 15, MVCitra Indah 99, MV Batam Line dan MV Citra Indomas. "Kapal ini punya banyak fasilitas dan aktivitas menarik, siap menghibur wisatawan untuk mengisi waktu selama kapal berlayar," ujarnya. Ditambahkan Mardani, dari Batam kapal akan berlayar ke Pasir Gudang. Dari Pasir Gudang, sangat banyak destinasi wisata di Malaysia yang bisa dikunjungi, seperti Kuala Lumpur, Genting, Penang, Hatyai, Songkkhla, langkawi, cameron, Sunway, melaka, ipoh, cameron, A'fmosa dan wilayah lainya disesuaikan dengan ke-

inginan konsumen. "Anda akan dilayani dengan staff kami yang terlatih dan ramah. Kami memilih orang-orang Asia sebagai staff, karena keramahan khas Asia yang begitu terkenal," ujar Mardani. Yang ingin one day tour ke Legoland, ditawarkan dengan harga mulai dari 220 RM per orang. Ada juga paket 3 hari 2 malam ke Genting, Melaka Tour dengan biaya 400 RM, 3 hari 2 malam ke Penang dengan biaya RM320, 3 hari 2 malam ke Cameron dan Kuala Lumpur dengan harga RM 430, 4 hari 2 malam ke Hytai dan Songkhla dengan biaya RM550, 4 hari ke Langkawi dengan biaya RM 725. Paket 5 hari ke Penang, Langkawi dan Cameron dengan harga RM725, paket 3 hari 2 malam Kuala Lumpur, Sunway dan Melaka dengan biaya RM 400. Paket 3 hari 2 malam Cameron Highland dengan biaya RM430, paket 4 hari 3 malam Ipoh, Cameron, A'fmosa dan glass temple dengan biaya RM701, serta 4 hari 2 malam Penang-Cameron RM701. Dan paket 5 hari ke Kuala

Lumpur, Penang dan Cameron dengan biaya RM701 serta perjalanan wisata lainya." Kunjungi agen ferry International Golden Shipping di Batam Centre, telp 0778 469 672, atau email ke Enquiry@scstourtravel.com. ***

IST

PAKET LIBURAN — Liburan berbiaya murah dengan PT International Golden Shipping ke Legoland Malaysia selama dua hari satu malam hanya RM450 per orang.

"Satunya Kata dan Perbuatan", Dr, H.M. Soerya Respationo, S.H., M.H. Kehidupan Keluarga

Wanita dari Tulang Rusuk Pria?

Enam Belas MESKIPUN terdapat hadist yang diriwayatkan oleh Bukhari, Muslim, dan Tirmidzi dari sahabat Abu Hurairah yang artinya : "Saling pesan memesanlah untuk berbuat baik kepada perempuan, karena mereka diciptakan dari tulang rusuk yang bengkok." Namun, hadist tersebut bukan bermakna bahwa perempuan diciptakan dari tulang rusuk Adam. Tulang rusuk yang bengkok harus dipahami sebagai pengertian majazi (kiasan), dalam arti bahwa hadist tersebut memperingatkan para lelaki agar menghadapi perempuan dengan bijaksana. Karena ada sifat, karakter, dan kecenderungan

mereka yang tidak sama dengan lelaki, hal mana bila tidak disadari akan mengantar lelaki untuk bersikap tidak wajar. Mereka tidak akan mampu mengubah karakter dan sifat bawaan perempuan. Kalaupun mereka berusaha, akibatnya akan fatal, sebagaimana fatalnya meluruskan tulang rusuk yang bengkok. Pengarus utamaan gender dan pandangan yang mensejajarkan antara perempuan dan laki-laki di Kepri telah menjadi agenda utama pemerintahan daerah hingga Provinsi Kepri telah menerima Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Pratama dari pemerintah pusat pada peringantan Hari Ibu tingkat Nasional pada 2008, Anugerah Parahita Ekapraya tingkat Madya pada 2009 dan Anugerah Parahita Ekapraya Utama pada 2010. Diterimanya Anugerah Parahita Ekapraya tersebut secara berturutturut tentu diukur berdasarkan penilaian bahwa Pemerintah Kepri dipandang cukup konsen dalam menangani permasalahan-permasalahan perempuan di semua lini kehidupan, mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi, politik, dan sosial budaya. Disamping itu, Pemerintah Kepri juga telah berupaya memberikan perlindungan kepada kaum perempuan dan anak-anak korban trafiking maupun korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang perlindungannya dilakukan hingga ke daerah pelosok di wilayah Kepri. Jika pada pertengahan 2008, Kepri dinilai berhasil meletakan dasar bagi implementasi kebijakan, program dan kegiatan pemberdayaan perempuan

CMYK

melalui strategi pengarusutamaan gender. Pada penghargaaan tingkat madya pada 2009, Kepri dinilai berhasil mendorong pengembangan inisiasi upaya pengintegrasian isu gender. Sedangkan penghargaan tingkat utama pada 2010, Kepri dinilai berhasil melaksanakan program pemberdayaan perempuan secara berkesinambungan, melalui pengintegrasian isu gender dalam kebijakan, program dan kegiatan pembangunan. Pada akhirnya pengarusutamaan gender dan perencanaan/penganggaran yang responsif gender saat ini hingga pada masa yang akan datang, akan terus disosialisasikan mengingat banyak penelitian menyebutkan bahwa keterlibatan perempuan dalam politik dan jumlah anggota legislatif dari kalangan perempuan jumlahnya bertambah, pengaruhnya secara signifikan terhadap tingkat kesejahteraan rakyat menjadi meningkat. Penelitian dilakukan di Rwanda misalnya membuktikan bahwa ketika jumlah anggota legislatif dari kalangan perempuan bertambah jumlahnya, eskalasi perang saudara di sana drastis berkurang. Demikian juga penelitian yang dilakukan di negara-negara maju seperti Jerman misalnya berpengaruh terhadap tingkat kesejahteraan dan keamanan masyarakat. Sudah saatnya kita mengoreksi pemahaman yang keliru soal perempuan diciptakan dari tulang rusuk pria, bukan saja karena pemahaman itu hanya bersifat kiasan, tetapi kalau satu tulang rusuk berarti satu istri, maka hitunglah jumlah tulang rusuk seorang pria...wah.***

Editor: Nana, Layouter: Novrizal


Dunia

Sabtu, 2 November 2013

COFFEE MORNING H MUHAMMAD NABIL :

Kepri Etalase Uang Asing

PROVINSI Kepri menjadi tempat perputaran mata uang asing, terutama Dollar Singapura dan Ringgit Malaysia. Wilayah Provinsi yang berada di perbatasan langsung dengan kedua negara, menjadikan aktivitas ekonomi dan bisnis segitiga yang menggunakan mata uang asing. Bukan sesuatu yang aneh jika di Kepri orang menggunakan Dollar Singapura untuk transaksi bisnis. Terutama di Kota Batam yang paling dekat ke Singapura. Kota Batam sebagai pusat pertumbuhan ekonomi industri yang banyak diisi oleh investor asing, transaksi yang terjadi menggunakan Dollar Singapura. Satu sisi menguntungkan, namun di sisi lain merugikan. Yang terpenting harus dilihat bagaimana pengaruhi mata uang asing terhadap harga barang yang menjadi konsumsi masyarakat. Pemerintah perlu mengambil peran mengklasifikasi transaksi yang diperbolehkan menggunakan Dollar Singapura, termasuk dalam patokan harga barang, terutama barang yang bersal dari dalam negeri sendiri. Pada awalnya di Indonesia, uang —dalam hal ini uang kartal— diterbitkan oleh pemerintah Republik Indonesia. Namun sejak dikeluarkannya

UU No. 13 tahun 1968 pasal 26 ayat 1, hak pemerintah untuk mencetak uang dicabut. Pemerintah kemudian menetapkan Bank Sentral, Bank Indonesia, sebagai satu-satunya lembaga yang berhak menciptakan uang kartal. Hak untuk menciptakan uang itu disebut dengan hak oktroi. Teori nilai uang membahas masalah-masalah keuangan yang berkaitan dengan nilai uang. Nilai uang menjadi perhatian para ekonom, karena tinggi atau rendahnya nilai uang sangat berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi. Hal ini terbukti dengan banyaknya teori uang yang disampaikan oleh beberapa ahli. Uang adalah salah satu topik utama dalam pembelajaran ekonomi dan finansial. Monetarisme adalah sebuah teori ekonomi yang kebanyakan membahas tentang permintaan dan penawaran uang. Sebelum tahun 80-an, masalah stabilitas permintaan uang menjadi bahasan utama karya-karya Milton Friedman, Anna Schwartz, David Laidler, dan lainnya. Kebijakan moneter bertujuan untuk mengatur persediaan uang, inflasi, dan bunga yang kemudian akan memengaruhi output dan ketenagakerjaan. Inflasi adalah turunnya nilai sebuah mata uang dalam jangka waktu tertentu dan dapat menyebabkan bertambahnya persediaan uang secara berlebihan. Interest rate, biaya yang timbul ketika meminjam uang, adalah salah satu alat penting untuk mengontrol inflasi dan pertumbuhan ekonomi. Bank sentral seringkali diberi tanggung jawab untuk mengawasi dan mengontrol persediaan uang, interest rate, dan perbankan.

Krisis moneter dapat menyebabkan efek yang besar terhadap perekonomian, terutama jika krisis tersebut menyebabkan kegagalan moneter dan turunnya nilai mata uang secara berlebihan yang menyebabkan orang lebih memilih barter sebagai cara bertransaksi. Ini pernah terjadi di Rusia, sebagai contoh, pada masa keruntuhan Uni Soviet. Hal yang dimaksud dengan kestabilan nilai rupiah antara lain adalah kestabilan terhadap harga-harga barang dan jasa yang tercermin pada inflasi. Untuk mencapai tujuan tersebut, sejak tahun 2005 Bank Indonesia menerapkan kerangka kebijakan moneter dengan inflasi sebagai sasaran utama kebijakan moneter (Inflation Targeting Framework) dengan menganut sistem nilai tukar yang mengambang (free floating). Peran kestabilan nilai tukar sangat penting dalam mencapai stabilitas harga dan sistem keuangan. Oleh karenanya, Bank Indonesia juga menjalankan kebijakan nilai tukar untuk mengurangi volatilitas nilai tukar yang berlebihan, bukan untuk mengarahkan nilai tukar pada level tertentu. Penggunaan mata uang Dollar Singapura dalam transaksi penjualan barang bari masyarakat Kepri akan sangat menguntungkan. Itu terjadi selama bertahun-tahun lagu, apalagi saat masyarakat Belakang Padang masih bebas menjual hasil ikan langsung ke Singapura. Sementara patokan harga Dollar terhadap barang komuditas mempengaruhi tingginya harga yang harus dibayar masyarakat, terutama dengan patokan penghasilan rupiah. ***

4

Indonesia Panggil Dubes Australia Terkait Isu Penyadapan JAKARTA (HK) — Kementerian Luar Negeri Indonesia telah memanggil Duta Besar Australia untuk Indonesia Greg Moriarty. Dubes negeri Kangguru itu dimintai keterangan terkait pemberitaan surat kabar Sidney Morning Herald pada 31 Oktober 2013 tentang fasilitas penyadapan di Kedutaan Besar Australia di Jakarta. “Pemanggilan Duta Besar Australia untuk Indonesia Greg Moriarty dilakukan tadi pagi (kemarin, red), sebagaimana dijelaskan sehari sebelumnya,” kata Direktur Informasi dan Media Kementerian Luar Negeri Siti Sofia di Jakarta, Jumat (1/11). Kementerian Luar Negeri menuntut penjelasan dari Pemerintah Australia soal fasilitas penyadapan yang ada di dalam Gedung Kedutaan Besar Australia di Jakarta dan Konsulat Jenderal Australia di Denpasar. Kementerian Luar Negeri menyatakan tindakan seperti yang diberitakan Sidney Morning Herald sama sekali tidak mencerminkan semangat hubungan bersahabat yang selama ini terjalin antara kedua negara dan tidak dapat diterima oleh Pemerintah Indonesia. Moriarty berada di gedung Kemenlu hanya kira-kira 20 menit. Ketika meninggalkan gedung, ia mengatakan kepada para wartawan bahwa dari perspektifnya, pertemuan itu berjalan baik, dan sekarang ia harus melapor kepada peme-

rintahnya. Ia tidak mau memberikan keterangan lebih jauh tentang pertemuan itu. Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa menyatakan tidak seharusnya Australia melakukan operasi spionase dari kantor kedutaannya di Jakarta. Marty yang kebetulan berada di Perth, Australia Barat untuk suatu konferensi, kepada wartawan mengatakan prihatin jika Australia benar-benar melakukan apa yang dilaporkan oleh media sebagai kegiatan spionase. Menurut Marty, ini bukan masalah bahwa sebuah negara memiliki kapasitas untuk melakukan kegiatan matamata. “Ini terutama menyangkut masalah saling percaya, bukan?” tegasnya. “Suatu negara mungkin memiliki kemampuan teknis untuk menyadap dan mungkin sudah mendapatkan banyak informasi. Namun ongkosnya dari sisi hilanganya rasa saling percaya, ini yang saya kira perlu dipikirkan,” kata Marty lagi. Ia mengatakan telah men-

Greg Moriarty yampaikan permasalahan ini kepada Menlu Australia Julie Bishop. Terkait penyadapan yang diduga dilakukan Australia, Wakil Ketua Komisi I DPR Agus Gumiwang Kartasasmita mengecam. Tak hanya Australia, DPR juga mengecam aksi inteleijen Amerika Serikat yang diduga telah memata-matai pemerintah dan tokoh politik Indonesia. “Jika benar-benar dilakukan, kami mengecam keras. Kami merasa hubungan baik bilateral Indonesia-Australia dan Amerika Serikat harus didasari pada banyak aspek termasuk `mutual trust`,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR, Agus Gumiwang Kartasasmita dalam keterangan tertulisnya. Menurut dia, pemerintah Indonesia harus megecam atas tindakan penyadapan tersebut.

Dia mengatakan penyadapan itu menunjukkan dengan jelas bahwa Australia dan AS bukanlah sahabat yang sesungguhnya bagi Indonesia. “Kepentingan kedua negara itu di Indonesia tidak lebih besar daripada kepentingan Indonesia di AS dan Australia,” ujarnya. Di sisi lain, dia mengemukakan Indonesia harus tetap mengedepankan etika dalam menjalankan hubungan antara dua negara bersahabat. Informasi mengenai dugaan Kedutaan Besar AS di Jakarta menjadi salah satu dari 90 pos yang memiliki fasilitas penyadapan negara tersebut. Hal itu didasarkan kesaksian Edward Snowden yang kemudian dikutip Sydney Herald Tribune dan beberapa media lainnya. (tmp/ dtc/ant)

NET

Editor: Andi, Layouter: Syahrial Anwar


Opini & Layanan Umum Demonstrasi dan AFTA 2015 SAMA seperti waktu sebelumnya, setiap akhir tahun, buruh kembali menunjukan ekspresinya lewat demonstrasi menuntut kenaikan upah. Buruh dari berbagai organisasi turun ke jalan menyuarakan suara mereka. Dengan membawa bermacam atribut, mereka melakukan unjuk rasa ke kantor-kantor terkait, termasuk konvoi di sejumlah ruas jalan kota. Bagi sebagian masyarakat, aktifitas seperti itu dinilai mengurangi rasa nyaman. Para pengusaha juga merasa dirugikan karena roda produksi harus terhenti. Di pihak lain, pemerintah juga dinilai gagal melakukan komunikasi. Dan membuat kita tidak enak hati, orang luar sana menilai iklim investasi di negeri kita tidak sebaik seperti apa yang disampaikan.

Melakukan demonstrasi atau unjuk rasa merupakan hak semua orang. Ini sesuai dengan UUD 1945, UU Nomor 9 Tahun 1998, dan TAP MPR No XVV/MPR/1998 tentang Hak Asasi Manusia. Namun, pertanyaan yang muncul, apakah untuk menyampaikan aspirasi, buruh meski turun ke jalan? Apakah memang hal itu yang menjadi satu-satunya jalan untuk menyuarakan isi hati? Apalagi sampai menggangu aktifitas masyarakat dan sentral-sentral kehidupan masyarakat. Pertanyaan seperti itu rasanya layak untuk disampaikan, karena apa? Banyak yang prihatin melihat aksi yang dilakukan buruh saat turun ke jalan. Ada yang memblokir jalan, sweeping karyawan di perusahaan-perusahan, mengencangkan bunyi kenda-

raan, dan aksi lainnya. Ketika sebagian masyarakat hendak melakukan aktifitasnya, mereka merasa kurang nyaman bahkan ada yang takut. Mereka mengeluh dan memberi komentar yang terkadang tidak pantas mereka ucapkan. Persoalan upah tidak bisa dilepaskan dari inflasi yang terjadi setiap tahun. Kenaikan harga barang-barang, transportasi, perumahan, kesehatan, dan lainnya memang sebuah fakta nyata. Persoalan itu juga telah sering dibahas dan dicarikan solusinya. Meskipun serta merta solusi yang ditawarkan itu tidak sesuai dengan pendapat dari para buruh, masih ada jalan lain yang bisa dilakukan. Tidak meski dengan demonstrasi seperti yang terjadi beberapa belakangan ini. Setiap kita tentu ingin hidup lebih baik dari hari

kemarin dan hari ini. Makanya, usaha-usaha untuk memperbaiki diri terus dilakukan. Terkait dengan demonstrasi, dengan adanya aksi ini, apakah bisa dijamin kehidupan kita akan lebih baik dari apa yang kita dapat hari ini? Di tengah masyarakat sering muncul ungkapan, apakah demonstrasi yang dilakukan oleh buruh murni diikuti oleh para buruh? Tidak sedikit yang mengkhawatirkan jika aksi buruh dapat disisipi oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab. Mereka mencoba memanfaatkan moment ini untuk mengacaukan kondisi negara dan bangsa kita yang sudah kondusif saat ini. Ketika buruh melakukan demonstrasi, melakukan unjuk rasa dan mengakibatkan tidak ada lagi rasa nyaman baik di tengah masyarakat, apalagi

para pengusaha, apa yang akan terjadi? Bagi pengusaha (investor), rata-rata berpikiran sederhana. Ketika mereka tidak lagi mendapatkan suasana nyaman, maka mereka akan pergi. Jika mereka pergi, apa lagi yang akan dilakukan oleh para buruh yang bekerja di perusahaan investor itu? Bagi masyarakat yang selama ini menggantungkan hidupnya dari aktifitas perusahaan, apa yang akan terjadi para mereka? Jelas aktifitas bisnis yang mereka lakukan akan berkurang bahkan bisa mati sama sekali. Jika sudah seperti itu, siapa yang akan dirugikan? Tentu kita semua. Mereka yang sengaja menunggangi demonstrasi untuk kepentingan pribadi atau kelompok tentu akan senang. Kembali, yang rugi kita semua. Kita tahu, pada 2015 ASEAN Free Trade Area (AFTA) akan digulirkan. Menyambut tahun itu, banyak yang berharap,

Wakil Rakyat Seperti Apa yang Dipilih? Itulah, jumlah orang yang akan menentukan wajah, sosok dan sepak terjang wakil rakyat kita hasil Pemilu 9 April 2014 nanti. Sebagai pemilih, mereka memilih kedaulatan, hak dan tanggung jawab untuk memilih wakil rakyat yang harus dipertanggungjawabkan kepada diri sendiri, masyarakat dan tentunya kepada Tuhan yang maha Esa. Itu artinya, dalam memilih mereka tidak boleh sembarangan, karena hasil pilihan mereka akan sangat menentukan perjalanan sejarah dan perkembangan daerah atau bahkan bangsa minimal lima tahun kedepan. Pertanyaannya calon wakil rakyat seperti apa yang harus dipilih? Apakah yang se- partai saja, se- etnik saja atau seagama saja? Jawabannya tentu sangat beragam. Karena pilihan mereka sangat dipengaruhi oleh berbagai faktor. Baik, kepentingan etnik, agama, sosial, partai dan daerah serta yang lainnya. Dan itu sah atau dibenarkan oleh kultur demokrasi. Namun yang jelas, dalam memilih wakil rakyat, kita harus mempertimbangkan banyak hal. Karena wakil rakyat yang kita pilih adalah mereka yang mewakili aspirasi kita, kepentingan daerah kita dan nasib rakyat kita lima tahun mendatang. Untuk itu dalam memilih wakil rakyat selain pertimbangan partai, agama, etnik dan lainnya, maka kita harus memilih dengan pertimbangan yang rasional antara lain. Pertama, seorang negarawan. Wakil rakyat kita pilih adalah seorang negarawan. Siapa negarawan itu? Negarawan adalah orang yang aktif mengelola pemerintahan dan membuat kebijakan-kebijakan. Atau lebih spesifik, negarawan adalah seorang pemimpin politik yang bijak, cakap, dan terhormat. Itu artinya, negarawan bisa saja ia sebagai birokrat dan bisa juga ia sebagai politikus. Dalam konteks memilih wakil rakyat yang negarawan, maka selain mengacu pada

K olom Publik KEJUJURAN seseorang dalam menjalankan usahanya merupakan suatu nilai kepribadian yang harus dimiliki dalam menjaga eksistensi usaha. Rasulullah SAW adalah seorang pengusaha yang sukses. Dengan gelar Al-Amin (dapat dipercaya), Beliau sukses menjadi contoh pengusaha yang menjalankan bisnis dari usia muda-17 tahun. Dengan modal kejujuran, Nabi Muhammad diberi kepercayaan oleh Siti Khadijah-seorang saudagar kaya raya dan terpandang yang akhirnya menjadi istri Rasul. Dan pada

KOMISI Pemilihan Umum ( KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) telah merilis jumlah pemilih tetap seluruh Kabupaten/ Kota untuk pemilu 2014. Tercatat 1.295.755 orang pemilih Tetap di Kepri. Dari jumlah tersebut, Kabupaten Bintan sebanyak 106.815, Karimun 167.484, Anambas 29.507, Batam 726.961, Tanjungpinang 146.369, Lingga 67.369 dan Natuna 51.347 orang.( Haluan Kepri, 17 Oktober 2013).

Oleh: Umar Natuna Pemerhati Sosial, tinggal di Ranai standar diatas seperti bijak, cakap dan terhormat, maka kita juga harus melihat kebutuhan ril dilapangan atau kebutuhan negara kita sekarang ini. Ada dua tipologi negarawan. Pertama, negarawan tipe pengelola atau transaksional sekedar meminjam istilah Herbert Feith. Kedua, adalah negarawan tipe pemersatu (solidarity maker). Negarawan tipe pengelola adalah mereka yang memiliki kemampuan teknis dalam mengatur negara. Tipe ini biasanya diwakili oleh tokoh-tokoh terdidik yang menguasai suatu bidang tertentu. Sementara negarawan tipe pemersatu adalah orang mampu mendekati massa, mempengaruhi mereka, serta mendapat simpati dan dukungan dari mereka. Misalnya Muhammad Hatta sebagai tipe pengelola dan Bung Karno sebagai tipe pemersatu. Nah, dalam memilih kita mestinya melihat kebutuhan negara dan bangsa saat ini, apakah kita memerlukan negarawan pengelola atau negarawan pemersatu. Yang jelasnya, kedua tipe itu diperlukan sebagaimana duet kepemimpinan Soekarno Hatta diawal berdiri Republik Ini. Demikian juga dalam pemilu 2014, kita memerlukan negarawan, terutama negarawan pemersatu yang dapat menggerakkan kebekuan atas berbagai persoalan kedaulatan bangsa, harga diri dan mengambil alih aset-aset asing di

negeri ini, untuk dikelola oleh anak bangsa untuk kesejahteraan dan kemakmuran rakyat. Kedua, pertimbangan kredibilitas seorang calon wakil rakyat haruslah dikedepan, karena hal ini sangat menentukan. Seseorang yang memiliki kredibilitas ia tidak akan mudah dipercundangi oleh kepentingan jangka pendek. Yang kita perlukan adalah wakil rakyat yang kredibel, istiqomah dan memiliki pendirian yang teguh terhadap kepentingan publik. Karenanya, mereka yang kredibel bukanlah mereka yang tampil transaksional, glamour di media cetak maupun elektronik, dan bukan pula yang mendadak sosial, dermawan dan rajin belusukan sesaat, melain mereka yang menguasai masalah rakyat dan terus menerus melakukan perbaikan dan solusi atas masalah yang dihadapi masyarakat atau rakyat. Karena itu, kita sebagai pemilih harus bertindak sebagai hakim yang arif dan bijaksana dalam memutuskan untuk memilih. Ketiga, hindari calon wakil rakyat yang memakai uang. Hal ini sudah sangat jelas, selain bertentangan dengan aturan perundang-undangan, juga sangat bertolak belakang dengan moralitas agama, norma sosial dan budaya. Dalam Islam ada hadis yang mengatakan, ada tiga golongan yang Allah SWT tidak sudi berbicara dengannya maupun memandangnya; apalagi me-

Usaha dengan Kejujuran usia 20, Rasulullah telah mencapai masa kejayaan dalam dunia perdagangan di wilayah Syam (Yaman, Yordania , Suriah dan sekitarnya pada masa sekarang). Rasulullah mengajarkan bagaimana menjadi pedagang yang baik. Dalam berdagang, beliau selalu memberikan barang terbaiknya, jika barang dalam kondisi jelekakan dikatakan jelek. Beliau selalu memberikan barang sesuai dengan kondisi apa

adanya. Tidak dibagusbaguskan apalagi dijelek-jelekkan. Hal ini menjadikan setiap transaksi menjadi nilai-nilai ibadah. Beliau pernah melarang pedagang untuk meletakkan barang yang sudah jelek (busuk) di dalam dagangan. Perilaku jujur ini membawa Beliau menjadi seorang entrepreneur yang hebat dan dikagumi. Kemajuan teknologi dan informasi saat ini mempermudah manusia berkomu-

ngampuni dosanya. Bahkan baginya adalah siksa yang pedih. Pertama, seseorang yang memiliki kelebihan rezeki tapi tidak mau mengeluarkan untuk ibnu sabil. Kedua, seseorang memilih pemimpin dengan imbalan atau karena pertimbangan materi; jika memberi ia memilih, jika tidak, ia tidak memilih. Ketiga, seseorang yang membuat janji dengan orang lain bahkan dengan sumpah dengan nama Allah SWT tapi diingkarinya. ( HR. Bukhari- Muslim). Karena itu, kita harus berani mengatakan bahwa politik uang no, pemilu yes. Artinya, dalam menggunakan hak pilih, kita harus berazam dan merealisasinya sebagai bagian dari pengabdian kita kepada negara dan bangsa, yakni menjauhkan diri dari memilih atas dasar politik uang. Lebih baik uangnya dikembalikan, ketimbang diambil, karena akan menjadi bumerang secara psikologis. Selain itu, memang pemilu adalah pendidikan politik, maka saat inilah kita sebagai rakyat mempraktikan pendidikan politik tersebut. Yakni dengan memberi pelajaran bagi calon yang menggunakan politik uang. Keempat, pilih calon wakil rakyat yang benar-benar kita kenal, yakin dan kita percaya untuk dapat menyuarakan aspirasi dan persoalan daerah kita. Untuk daerah Kepri, persoalan yang kita hadapi adalah keterjajahan ekonomi dan budaya dari negara tetangga.

Daerah kita dijadikan tempat pembuangan limbah industri, makanan dan minuman kadalursa, narkoba, budaya liberal sekuler yang mengabaikan moral dan agama sebagai kekuatan sistem nilai. Selain itu, kita juga dihadapkan oleh kesenjangan sosial pembangunan antar Kabupaten dan Kota. Kabupaten dan Kota seperti Lingga, Natuna dan Anambas, masih sangat jauh ketinggalan dengan Batam, Karimun dan Tanjungpinang. Maka pilih calon yang benarbenar mau dan mengerti persoalan yang ada di darahnya, bukan mereka yang hanya duduk manis sebagai penikmat dari keterjajahan ekonomi dan budaya itu sendiri. Kelima, pilihlah calon wakil rakyat yang terbaik dari yang baik. Artinya, ketika kreteria pertama dan keempat, tidak tersedia, maka pilih calon wakil rakyat yang terbaik dari yang baik yang ada. Dari sekian calon wakil pastilah ada yang terbaik dari yang baik-baik. Inilah yang harus kita pilih. Untuk itu diperlukan pengetahuan dan pengenalan kita terhadap callon wakil rakyat, terutama mereka yang ada di dapil (daerah pemilihan) kita, agar kita tidak salah pilih. Inilah tugas dan peran yang harus kita lakukan sebagai pemilih dalam Pemilu. Sebagai pemilih, kita bukan hanya datang dan kemudian menyoblos tanda gambar atau seseorang dihari pemungutan, melainkan bagaimana kita menyeleksi calon wakil yang ada, kemudian untuk kita pilih sebagai wakil kita lima tahun kedepan. Jika saja kreteria diatas dapat dijadikan rujukan oleh kita sebagai pemilih, maka harapan untuk memperoleh hasil pemilu yang berkualitas dan wakil rakyat yang berkualitas akan menjadi kenyataan kita semua. Inilah ijtihad terbesar kita sebagai pemilih dalam pemilu 2014 mendatang, yakni mewujudkan pemilu yang berkualitas dan wakil rakyat yang cerdas, bijak dan berkeadaban. Semoga.***

Oleh: Rudi Koto, Direktur Usaha Nurul Islam Group

nikasi dengan pihak manapun., sehingga menuntut perilaku konsumen berubah dengan cepat. Keseimbangan pun dituntut dalam era globalisasi ini. Pengusaha sekarang harus lebih jeli untuk mempertahankan konsumen. Nilai profit (keuntungan) bukan sematamata menjadi perhatian dan tujuan pengusaha. Pola pikir dengan hati dan semangat sangat perlu diperhatikan oleh semua pengusaha. Kegiatan perdagangan harus dilakukan dengan kejujuran tanpa kebohongan. Bayangkan apabila sebuah usa-

ha dilakukan dengan sebuah kecurangan. Satu saja orang tahu, dapat dimungkinkan seluruh dunia akan tahu. Saat ini, mungkin sebagian orang akan mengatakan sulit mencari kejujuran. Namun, kejujuran menjadikan sesuatu itu menjadi lebih berharga dan lebih bernilai. Sudah tentu, usaha yang dijalankan akan mendapat kepercayaan sehingga akan banyak dicari konsumen. Apabila hal mulia ini dijalankan pengusaha, niscaya akan mudah untuk mempertahankan dan memperbesar usaha yang Anda.***

5

Sabtu, 2 November 2013 para investor dan pengusaha akan menanamkan dananya di negeri kita ini. Perusahaan banyak, peluang kerja terbuka, dengan harapan kehidupan masyarakat akan baik. Namun bagaimana para pengusaha itu mau menanamkan modalnya jika kita sendiri di negeri ini tidak bisa memberikan rasa nyaman dan aman? Jangan-

kan untuk menambah investor, mungkin yang ada saat ini akan pergi ke negara lain. Sebab itu, banyak masyarakat yang berpendapat, renungkan kembali aksi-aksinya di jalanan yang sering dilakukan itu. Utamakan cara komunikasi dan mediasi. Kita negeri yang dikenal ramah. Tidak satu jalan menuju Roma. ***

C akap B ijak “DUNIA bergerak begitu cepat sekarang. Saat seseorang berkata sesuatu tak bisa dilakukan, sesungguhnya dia sudah diinterupsi orang yang telah dapat melakukannya” Elbert Hubbard “ANDA bisa menggunakan seluruh data kuantitatif untuk mengambil keputusan, tapi jangan mempercayai begitu saja data-data itu. Gunakan kecerdasan dan keputusan Anda sendiri” Alvin Toffler

M enyanyah Sertifikasi Portofolio dan Pelatihan MARI kita memgupas dulu guru. Jadi wajar bila masyasertifikasi lewat portofolio. rakat banyak beranggapan Nah model sertifikasi kalau sertifikasi ini mekaya gini itu, cukup rupakan akal-akalan banyak pendapat pemerintah untuk miring terhadap pemenaikkan gaji guru. merintah yang diKata sertifikasi hanilai hanyalah nyalah kata pembungupaya meningkus agar tidak menimkatkan kesejahbulkan kecemburuteraan semata. an profesi pada Namun sejatiyang lainnya. Arment nya bukan seDengan baWartawan Haluan Kepri perti itu, menyaknya tudilainkan sebuah ngan seperti itu, nah akhirnya tuntutan pemenuhan standar pemerintah mengubah pola profesional seorang guru se- sertifikasi bukan lagi mengacu suai dengan cerminan hasil pada portofolio melainkan penilaian uji kompetensi dila- dengan mengikuti pendidikan kukan pada dirinya yang ter- dan latihan profesi guru (PLPG) tuang dalam bentuk porto- selama sepuluh hari di lemfolio. baga pendidikan tenaga penDengan adanya gambaran didikan (LPTK) negeri dan portofolio inilah, seorang guru swasta yang ditunjuk pemendapat pengakuan punya merintah. Para guru yang pengalaman profesional, ka- disertifikasi lewat jalur PLPG rena berbagai bukti kumpulan itu akan diuji kompetensi dokumen yang mendeskrip- standar yang disiapkan Kesikan kualifikasi akademik dia, mendiknas. pendidikan dan pelatihan, Terlepas adanya anggapan pengalaman mengajar, peren- miring terkait sertifikasi, namun canaan dan pelaksanaan pem- perlu juga diakui sedikitnya ada belajaran, serta penilaian dari perubahan kinerja para guru. atasan dan pengawas, ditam- Malah sekarang ini banyak para bah dengan penghargaan guru mulai melek IT, bahkan yang relevan dan lain se- mencoba diterapkan dalam PBM. bagainya. Bahkan dari tunjangan sertifikasi Namun terkadang peni- inilah, guru mampu menfasilitasi laian dalam bentuk portofolio diri dengan laptop guna meini telah menimbulkan pole- nyajikan materi ajar. Hasilnya mik baru dan menyangsikan telah bisa dirasakan dari kelukeefektifan pelaksanaan ser- lusan UN ada peningkatan. Hal tifikasi dalam rangka mening- ini telah membuktikan, bahwa katkan kinerja guru. Bahkan semangat sertifikasi mulai batidak sedikit terhipotesis, bah- ngkit dan telah memperlihatkan wa sertifikasi dengan pe- rasa tanggungjawabnya ternilaian portofoliotak berdam- hadap kinerja seorang guru pak sama sekali terhadap pe- yang dianggap profesional itu. ningkatan kinerja guru itu Namun demikian evaluasi sendiri. Apalagi kita kaitkan dan pengawasan kinerja guru dengan peningkatan mutu itu wajib hukumnya dilakukan, pendidikan yang ada masih terlebih bagi guru yang sudah jauh dari harapan. bersertifikasi. Artinya ada peMaklum saja sertifikasi ke- nilaian kredit pointnya terhadap layanan dalam penilaian pro- guru sertifikasi ini, setidaknya fesi guru hanya berdasarkan sertifikasi uyang ia sandang itu tumpukan kertas yang mampu bisa menunjukan pengabdian dikumpulkan dengan mudah dalam bidang pendidikan agar sesuai batas angka kelulusan. memiliki kompetensi dalam Intinya pelaksanaan sertifikasi profesinya, serta mempunyai model ini tidak akan membuat emampuan lebih. Dibanding guperubahan terhadap seorang ru yang belum bersertifikasi. ***

√ ICW Cium Aroma Suap di PN Tanjungpinang - Kalau ada aroma, pasti ada sumbernya ! √ Dahlan: UMK Pasti Naik - Kalau naik, anak kecil aja tahu pak ! REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layouter: Syahril


CMYK

Meranti

Sabtu, 2 November 2013

6

Pejabat Eselon II, III dan IV Dilantik SELATPANJANG (HK) — Sebanyak 35 pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dilantik, Jumat (1/11). Pelantikan ini dalam upaya untuk meningkatkan kinerja diseluruh jajaran SKPD. Ruslan Nahrowi Liputan Meranti Dalam sambutan tertulis Bupati Meranti Irwan Nasir disampaikan Sekdakab Kepulauan Meranti Iqaruddin mengatakan, rotasi dan promosi merupakan hal yang biasa dalam sebuah struktur pemerintahan dilingkunan pemerintah daerah. Sebagai seorang pegawai, harus siap untuk ditempatkan dimana saja sebagai bentuk komitmen pengadian terhadap Negara dan mayarakat. Untuk itu, dengan dilantiknya para pejabat eselon II, III dan IV untuk menduduki jabatan baru diharapkan mampu memberian pengabdian terbaiknya untuk daerah ini. “Kita berharap dengan adanya rotasi dan promosi ini, mampu memberikan gairah baru dalam efektifitas

pelayanan public dilingkungan Pemkab Kepulauan Meranti. Untuk itu, kepada para pejabat yang baru dilanti, dan seluruh pegawai dilingkunan Pemkab Kepulauan Meranti mari kita jadikan moment pelantikan ini sebagai bahan evaluasi unutk meningkatkan profesionalisme kerja. Komitmen untuk mewujudkan pelayanan public yang prima, tepat waktu, efesien, transparan dan terbuka harus menjadi landasan kita dalam menjalankan tugas. Sehingga apa yang diinginkan terwujudnya good government dan good government, bisa benar direalisasikan” ungkap Sekda. Pelantikan para pejebat eslon II, III dan IV yang dilakukan di aula RSUD Selatpanjang ini secara rinci terdiri dari, 8 orang pejabat eselon II, 14 orang pejabat eselon III

dan 13 orang pejabat eselon IV. Menurut Sekda, satu hal yang harus di garis bawahi promosi dan rotasi yang dilakukan ini dilakukan pada upaya untuk memenuhi kebutuhan structural organisasi pemerintah dareah. Proses penetapan para pejabat ini tetap didasarka pada ketentuan baperzakat degnan tetap mempertimbangkan aspekaspek, objektifitas penilaian kinerja, obektif dan professional. Salah satu alasan penting dalam pelantikan ini, adalah tingginya tuntutan masyarakat terhadap terpenuhinya aspek-aspek pelayanan public yang benarbenar mengedepankan profesionalisme, tepat waktu dan terbuka dan transparan sebagai upaya terciptanya peningkatan kemampuan daerah dalam menjalankan roda pembangunan. Untuk itu, dengan semakin terbuka akses informasi, diharapkan menjadi bahan evaluasi bagi para pejabat dan seluruh pegawai untuk bisa bekerja lebih efektif dengan tetap mengedepankan dan menjunjung tinggi etika serta moralitas yang positif. Bagaimanapun juga, masyrakat

sebagau subjek lansung dalam pembangunan sangat peka dengan berbagai informasi. Untuk itu, para pejabat dan selurh stake holder pegawai harus bisa menempatkan diri sebaik-baiknya sehingga mampu menjadi cerminan positif ditengah-tengah masyarakat. “Penilaian kinerja tidak hanya melalui mekanisme evaluasi oleh tim baperzakat. Masyaraat juga turut melakukan koreksi dan evaluasi terhadap kinerja kita. Untuk itu, para pejabat yang baru dilantik harus mampu menciptakan dan membeikan etos kerja yang baik” beber Sekda. Sementara sejumlah pejabat yang diambil sumpahnya dalam pelantikan itu, yakni pejabat eselon II, III dan IV diantaranya, Ir. Anuar Zaenal yang sebelumnya menjabat sebagai Kadis Perikanan dilantik sebagai Kadis PU Meranti menggantikan Hariadi ST, MT yang diotasi ke Staf Ahli Bupati dibidang Pemerintahan, Drs. Askandar yang semula menjabat Kadis Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi dilantik menjadi Sekretatis Dewan DPRD Meranti menggantikan Drs. Nu-

RUSLAN NAHROWI/HALUAN KEPRI

LANTIK PEJABAT — Sekdakab Kepulauan Meranti Iqaruddin menyaksikan penandatanganan berita acara sumpah jabatan kepada pejabat eselon II, III dan IV yang baru dilantik, Jumat (1/11). Sebanyak 35 pejabat yang dilantik di lingkungan Pemkab Meranti. riman Khair yang semula menjabat Sekwan di rotasi menjabat sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik, Drs. Defril yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Promosi dan Pelayana Terpadu dilantik menjadi Asisten I bidang Administrasi Pemerintahan, Ir. Ahmad Yani,

MSi yang sebelumnya menjabat Widya Swara Badan Kepegawaian Bindag Pendidikan dan pelatihan dilantik menjadi Kepala Dinas Perikanan danKelautan Kabupaten Kepulauan Meranti, Hendra Putra, SIP, MSI yang dulunya sekrataris Badan Promosi Investasi dan pelayanan

terpadu dilantik menjadi PJ Badan Promosi Investasi dan Pelayanan Terpadu Kabupaten Kepulauan Meranti dan Drs. Azmi Ibrahim yang dulunya PJ Kepala Dinas Perhubungan kini dilantik sebagai PJ Kepala Dinsa Sosial Tenaga Kerja Kabupaten Kepulauan Meranti. (rus)

Anggaran Infrastruktur Pedesaan Harus Ditingkatkan SELATPANJANG (HK) — Pemkab Kepulauan Meranti diharapkan menggesa percepatan pembangunan infrastruktur pedesaan. Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk menggesa percepatan pemerataan pembangunan dan peningkatan akses social ekonomi masyarakat. Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti Basiran Sarjono mengatakan hal ini, Jumaat (1/11) di Selatpanjang menyikapi tingginya tuntutan dan keinginan masyarakat agar pembangunan jalan pedesaan menjadi prioritas utama dalam dua tahun anggaran ke depan. “Ini merupakan keinginan yang sangat realistis dari masyarakat. Dan Pemkab Meranti harus mengakomodirnya,

dengan menambah kekuatan alokasi anggaran pembangunan infrastruktur pedesaan. Meskipun demikian, agar pelaksanannya benar-benar tepat sasaran dan berkualitas, masyarakat harus dijadikan sebagai pelaku utamanya. Intinya, prosi alokasi penyertaan PNPM ataupun ADD harus diperbesar. Dengan demikian, masyarakat yang akan menjadi pelaku utamanya, mulai dari menyusun program, melaksanakan, mengawai dan menikmatinya sehingga apa yang menjadi keinginan masyarakat bisa tercapai” ujar Basiran. Menurutnya, dengan kemampuan alokasi anggaran APBD Meranti yang terus meningkat Pemkab diyakini mampu menyusun alokasi

anggaran yang lebih variatif. Hal ini dilakukan tentunya dengan berdasarkan pada skala prirotas yang telah ditetapkan dalam rencana strategis pembangunan jangka pendek, menengah dan panjang Pemkab Kepulauan Meranti. Kebijakan penyusunan program pembangunan ini tetap harus mengedepankan kebutuhan apa yang menjadi aspirasi masyarakat, tetutama untuk program-program pembangunan jangka pendek yang sangat dibutuhkan. Untuk itu, pola penyusunan alokasi anggarannya bisa saja Pemkab Meranti mengalokasikan anggaran percepatan pembangunan jalan pedesaan tersebut melaui penyertaan anggaran di PNPM atapun melalui alokasi dana ADD.

Kalau ini bisa direalisasiakan Pemkab Kepulauan Meranti, dampak positif yang akan di timbulkan akan sangat dirasakan masyarakat. Tidak hanya mendapatkan apresiasi positif sebagai bentuk legimitasi dukungan, tapi juga akan mampu menimbulkan multi efek player yang lebih luas. Baik dari sisi kuantitas maupun kualitas pengerjaan proyek pembangunan yang dilaksanakan. “Kita tidak menafikan, peran pihak ketiga sangat besar dalam menggesa program pembangunan. Namun, dari hasil evaluasi yang dilakukan dilapangan penyertaan masayrakat sebagai pelaku utama dalam pelaksanaan program PNPM hasilnya lebih maksimal. Kualitas ker-

janya lebih bagus dan sasaran akan lebih tepat. Dan yang tak kalah pentingnya, kebijakan pengeloalan pembangunan melalui program PNPM menimbulkan dampak moral yang sangat positif bagi penguatan peran masyarakat. Termasuk aspek penyerapan tenaga kerja di pedesaan dan tingkat perputaran uang. Ini merupakan salah satu program padat karya yang patut di tingkatkan dalam upaya mengenjot percepata pembangunan di Merant” bebernya. Untuk itu, kalau memang kekuatan PAD Meranti terus menigkat tidak ada salahnya Pemkab Meranti meningkatkan pos alokasi penyertaan anggaran PNPM di tahun 2014. Soal berapa angka

nominalnya, itutergantung pada kekuatan dan kemampuan keuangan daerah. Termasuk memperbesa pos alokasi angaran infrastruktur di anggaran ADD di tahun 2014. “Sekaranglah waktunya bagaimana kita memposisikan masyarakat sebagai pelaku utama pembangunan. Dan ini tentunya sangat tergantung pada kebijakan Pemkab Meranti sebagai pengelola anggaran pembangunan. Kalau memang siap, komisi II siap mendukung kebijakan tersebut demi kepentingan masyarakat” tandas Basiaran Sarjono, SE, MM. Musrembang Desa Akan Terakomodir Ditempat terpisah pengamat Sosial ekonomi dan Pembangunan Kabupaten

Kepulauan Meranti H. Irianto, SH, Jumaat (1/11) mengatakan, program percepatan pembangunan di Meranti harus mendapat legimitasi yang kuat dari masyarakat. Bagaimanapun juga, berpijak dari tujuan pemekaran daerah ini dari Bengkalis dulu, pemekaran Meranti bertujuan untuk mempermudah akses pelayanan public dan menggesa percepatan pemeraatan pembangunan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, sangat enah kalau program kegaitan pembangunan yang digesa mengabaikan peran serta masyarakat. Selama ini, masyarakat lebih sering diposisikan sebagai pengawas, namun perannya tidak diakomodir. (rus)

Sumbar-Riau

Belasan Rumah Terbakar PEKANBARU (HK) — Kebakaran hebat meluluh lantahkan belasan rumah padat penduduk di Jalan Kampung Dalam, RT 4, RW 5 Kecamatan Senapelan, Jum’at (1/11) pukul 12.45 WIB siang. Tak tanggung-tanggung, akibat amukan si jago merah tersebut, 10 dari 15 unit rumah yang terbakar, musnah dilalap api. Tak hanya itu, setidaknya 15 kepala keluarga pun harus rela kehilangan hampir seluruh harta bendanya. Menurut salah satu pemilik rumah yang biasa disapa Ori (29), kebakaran yang menghanguskan rumahnya terjadi begitu cepat. Ia pun tak mengetahui pasti penyebabnya. “Tak ada yang tersisa. Kejadiannya sangat cepat. Selesai solat Jum’at, saya diberitahu oleh adik saya kalau rumah kami kebakaran,”ujarnya menjawab di lokasi kejadian. Ia mengaku, dari informasi yang disampaikan oleh adiknya itu, api pertama kali terlihat dari dapur salah satu rumah warga yang lain. Namun entah apa penyebabnya, api itu tiba-tiba saja membesar hingga menganguskan 10 rumah bulatan yang lain. “Ada 15 rumah yang terbakar. 10 rumah hangus seluruhnya, lima rumah yang lain hanya terbakar seba-

gian,”ungkapnya. Ia menambahkan, begitu membesar, api semakin mudah menghanguskan rumah yang lain karena rumah bulatan yang terbakar rata-rata terbuat dari kayu. Melihat kobaran api yang terus membesar, tanpa pikir panjang ia pun bergegas menyelamatkan keluarga dan barangbarang berharga miliknya. Namun sayang, meski berhasil menyelamatkan nyawa keluarganya, namun Ori gagal menyelamatkan semua barang berharga miliknya. Pantauan di lapangan, kebakaran yang terjadi juga membuat panik seluruh warga yang tinggal disekitar tempat kejadian. Apalagi, selain berada di kawasan padat penduduk, jarak antara satu rumah dengan rumah yang lain sangat berdekatan. Bahkan, delapan unit mobil pemadam kebakaran juga sedikit mengalami kesulitan dan harus silih berganti me-

madamkan api karena akses jalan masuk sangat sempit. Sekitar satu setengah jam kemudian, tepatnya pukul 14.30 WIB, api baru berhasil dijinakkan sepenuhnya. Terpisah, Lurah Kampung Dalam, Aris Nardi didampingi Camat RT 4 RW 5, Zarman Chandra saat dijumpai Haluan Riau menjelaskan bahwa seluruh warga yang rumahnya terbakar untuk sementara waktu akan ditempatkan di kelurahan. Selain itu, pihaknya juga langsung membentuk posko bantuan terhadap para korban kebakaran. “Mereka yang kehilangan rumahnya kita ungsikan sementara di kantor kelurahan. Kita juga upayakan bantuan dari pihak lain melalui posko yang kita sediakan,”paparnya. 71 Jiwa Selamat Sementara itu, berdasarkan data dari pihak kelurahan, akibat kemarahan sijago merah tersebut, setidaknya 15 KK kehilangan tempat tinggal. Yakni Rudi Zanur (5 keluarga), Amri (3 keluarga), Saiful (4 keluarga), Zam Zamir (5 keluarga), Syafruddin (4 keluarga), Jonaidi (4 keluarga), Masri (4 keluarga), Rosman Roy (2 keluarga), Laung (5 keluaraga), Unah (6 keluarga), Gustanel Mustafa (7 keluarga), Ira Sultifa (4 keluarga), Edi Hendrik (5

keluarga), Nursal (7 keluarga) dan Ramli (6 keluarga) dengan total 71 jiwa. Beruntung seluruh anggota keluarga dari 15 KK tersebut selamat dari kobaran api. Di lokasi kejadian, Kapolsekta Senapelan, AKP Ary Kartika Bakti saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kebakaran tersebut. Hanya saja, ketika ditanyai mengenai kerugian material dan penyebab pasti kebakaran itu, ia enggan berkomentar lebih lanjut. “Sabar ya masih diselidiki,”singkatnya. (hmg)

PADAMKAN API — Warga beramai-ramai padamkan api yang melahap rumah warga. Sedikitnya 7 rumah di Kampung Dalam, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru hangus terbakar. NET

Gas di Tembilahan Sering Langka TEMBILAHAN (HK) — Ketersediaan gas elpiji di Kota Tembilahan sering mengalami kelangkaan. Hal ini diduga disebabkan kurangnya ketersediaan tabung gas. “Sudah dua hari ini saya kehabisan gas. Beberapa tempat agen penjualan elpiji yang saya hubungi semuanya kehabisan stok. Mereka hanya bisa menjanjikan satu atau dua hari kedepan baru bisa memenuhi permintaan pelanggan.” keluh Agus salah

seorang warga di jalan Batang Tuaka, Tembilahan. Kondisi seperti ini menurutnya sangat merepotkan. Sejak adanya konversi minyak tanah ke gas, kebutuhan memasak di dapur sepenuhnya bergantung ke bahan bakar gas. Aida, ibu rumah tangga jalan H Arief Tembilahan Hulu juga mengungkapkan keluhan yang hampir senada. Ia juga mengaku, kebutuhan GAS untuk keperluan dagangannya sejak kemaren kosong.” Dari

kemaren mau tidak mau saya terpaksa mempergunakan kembali kompor berbahan mitan. Memang boros tapi mau gimana lagi. Tidak memasak artinya sebagai pedagang lauk pauk saya harus kehilangan penghasilan.” ungkap Aida. Juga diakui Aida, terjadinya kekosongan gas dipasaran bukanlah terjadi satu dua kali ini saja. kejadian ini sudah cukup sering berulang kali. Ia berharap agar kondisi ini tidak terus me-

CMYK

repotkan masyarakat, pihak-pihak terkait diminta untuk lebih serius melakukan pengawasan. “Apapun bahasanya, sejak program konversi mitan ke gas, katanya pemerintah menjamin ketersedian gas bagi kebutuhan masyarakat akan lancar. Kita berharap tentunya janji-janji pemerintah ini janganlah terlalu mudah untuk diucapkan jika tidak berani untuk mempertanggung jawabkan” kata Aida kesal. (hmg) Editor: Arment, Layouter: Syahril


Sambungan

Sabtu, 2 November 2013

Hamdan ZoelvaKetua MK Baru JAKARTA (HK) — Delapan hakim konstitusi telah resmi memilih Ketua Mahkamah Konstitusi yang baru, Hamdan Zoelva. Wakil Ketua MK ini menHamdan jadi ketua melalui mekanisme voting yang berlangsung di Gedung MK, Jakarta, Jumat (1/11). Voting harus berlangsung dua putaran setelah sebelumnya tidak ada satu pun hakim konstitusi yang berhasil mengumpulkan lima suara. Pada putaran pertama, Hamdan Zoelva sebenarnya berhasil meraih suara terbanyak dengan raihan angka empat suara. Sementara, hakim konstitusi lainnya berada di belakang Hamdan, yakni Arif Hidayat dengan tiga suara, dan Ahmad Fadhil Sumadi dengan satu suara. Pemilihan suara pun harus kembali dilakukan karena tak ada hakim konstitusi yang berhasil

meraih lima suara. Dalam putaran selanjutnya, Hamdan Zoelfa bersaing dengan Arif Hidayat yang berakhir dengan kemenangan Hamdan dengan skor lima-tiga. Usai memilih Hamdan sebagai ketua, delapan hakim konstitusi akan melakukan voting untuk menentukan Wakil Ketua MK. Pemilihan Ketua MK dilakukan usai pemecatan Akil Mochtar dari jabatannya. Majelis Kehormatan Hakim Mahkamah Konstitusi memecat Akil karena terbukti bersalah telah melanggar kode etik hakim konstitusi. Hamdan Zoelva berharap dirinya selalu berada di jalan yang benar. Hamdan tak ingin apa yang terjadi dengan Ketua MK sebelumnya, Akil Mochtar, terulang kepada dirinya. "Kami Insya Allah dengan dukungan semuanya memohon doa agar kami diberikan hidayah agar kami selalu berada di jalan yang benar dan dilindungi," kata Hamdan sesaat setelah terpilih sebagai Ketua MK. Menurut Hamdan, jabatan sebagai Ketua MK merupakan jabatan yang berat dan penuh tanggung

Dari Halaman 1

Belajar Sejarah walaupun sedang tidak bekerja," kata Eva, Kamis (31/10). Menurut Eva, totalitas dalam berakting haruslah jujur. Artinya, Eva harus benar-benar mengetahui latar belakang, suasana, serta keadaan tokoh yang diperankannya. Eva dituntut harus mengerti bagaimana keadaan Jakarta saat Adriana berada. Latar belakang cerita dan peran inilah yang tidak bisa didapat Eva dari lokasi syuting sesaat. “Enggak bisa sekadar cari ilmu di lokasi doang. Jadi aku banyak belajar lagi dari buku-

buku sejarah," perempuan kelahiran 21 September 1992 ini mengungkapkan. Eva juga harus merelakan rambut panjangnya dipangkas agar sesuai dengan karakter yang ia perankan. Sebab, dalam film ini, sosok Adriana yang diperankan Eva adalah perempuan yang memiliki karakter kuat, tidak terlalu feminin, dan berbeda dengan perempuan lainnya. Kendati telah memperoleh peran menantang dalam film ini, Eva masih punya keinginan untuk memerankan sosok orang yang memi-

liki gangguan psikologis. Film Adriana diproduseri oleh Sophia Latjuba, yang tak lain adalah ibu kandung Eva Celia. Film ini diproduksi oleh Visi Lintas Films dan disutradarai oleh Fajar Nugros. Dalam penataan musik, ayah kandung Eva Celia, Indra Lesmana, ikut berkontribusi. Bahkan Indra mempersiapkan album khusus untuk lagu tema film ini yang dinyanyikan sendiri oleh Eva. Selain Eva, film ini juga dibintangi Adipati Dolken, Kevin Julio, dan Agus Kuncoro Adi. (tmp)

Harman Harmaini, SH, MM yang hadir dalam acara itu mengajak seluruh jamaah untuk selalu bersyukur atas berbagai nikmat yang diberikan Allah SWT. “Tidak ada kata yang pantas kita ucapkan selain syukur alhamdulillah. Kami ucapkan selamat datang kepada seluruh jamaah. Selamat kembali di Tanah Air. Semoga niat menjadi haji yang mabrur dapat diraih oleh seluruh jamaah”, kata Harman dalam sambutannya. “Kami meyakini Bapak Ibu jamaah haji meraih haji yang mabrur, dan akan mendapatkan surga sebagai balasan dari Allah SWT, sesuai hadist Nabi Muhammad SAW, "Tidak ada balasan haji mabrur kecuali surga", katanya lagi. Harman juga menyampaikan terima kasih kepada PPIH Embarkasi dan Debarkasi Batam yang telah memberikan pelayanan kepada seluruh jamaah haji kloter 12, mulai keberangkatan sampai masa pemulangan. Sebagai apresiasinya, Bupati Indragiri Hulu memberikan cinderamata kepada PPIH Debarkasi Batam yang diserahkan Wakil Bupati Inhu disaksikan oleh Bupati Inhu kepada PPIH Debarkasi Batam dan diterima oleh Sekretaris PPIH Debarkasi Batam, Drs. H. Mazdjad. Jamaah haji kloter 12 yang tiba tersebut terdiri dari jamaah asal Indragiri Hilir sebanyak 134 orang,

Indragiri Hulu 205 orang, dan Kota Pekanbaru 101 orang. Pesawat Saudi Arabian Airlines SV 5412 yang membawa kloter 12 landing pukul 10.15 WIB atau lebih cepat 50 menit dari waktu yang dijadwalkan pukul 11.05 WIB. Sampai kloter 12 masa pemulangan, jamaah haji Debarkasi Batam yang sudah tiba di Tanah Air berjumlah 5.343 jamaah. Menurut rencana, seluruh jamaah itu kembali ke daerah masing-masing, hari ini, Sabtu (2/ 11) melalui 5 penerbangan via Bandara Hang Nadim Batam. Penerbangan pertama dan kedua menggunakan Wings Air menuju Bandara Tempuling Tembilahan pukul 06.00 WIB dan pukul 08.15 WIB masing-masing membawa 68 jamaah asal Indragiri Hilir. Penerbangan ketiga menggunakan Lion Air menuju Pekanbaru pukul 10.40 WIB dengan membawa 187 jamaah asal Indargiri Hulu. Penerbangan keempat menggunakan Sriwijaya Air menuju Pekanbaru pukul 11.40 WIB membawa 101 jamaah asal Pekanbaru. Penerbangan terakhir dengan Lion Air pukul 15.25 WIB membawa 18 jamaah asal Indragiri Hulu. Menurut jadwal, hari ini juga pukul 11.05 WIB akan landing di Bandara Hang Nadim Batam pesawat Saudi Arabian Airlines SV 5514 yang membawa 450 jamaah haji kloter 13 asal Rokan Hulu dan Kota Pekanbaru. (fhy)

KSPSI dan SBSI-nya. Saya hanya mengingatkan kepada pengurus dan pemimpin SPMI Batam, kalau memang mau berhadapan dan bertentangan dengan KSPSI, saya tantang semua pengurus dan pimpinan SPMI Batam adu apa saja antar sesama pempimpin serikat," ujar Syaiful. "Jangan dikorbankan buruh untuk kepentingan-kepentingan pribadi para pengurus serikat. Cukup selama ini buruh sudah menjadi korban kepentingan para elit politik dan partai," ungkapnya. Menurut Syaiful, cara-cara

yang dilakukan SPMI bukanlah cara untuk memperjuangkan nasib buruh dengan benar. Bahkan, aksi sweeping yang dilakukan SPMI ke perusahaan-perusahaan itu nyaris menghancurkan dan menggagalkan perjuangan organisasi buruh yang sebenarnya. "Pengurus dan anggota organisasi buruh itu adalah orang yang berpendidikan dan profesional. Sebagai orang yang berpendidikan, tentunya lebih tahu cara-cara yang lebih konstitusional dalam berjuang, berbuat dan bertindak di lapangan," ujarnya. (vnr)

Dari Halaman 1

PPIH Batam seluruh keluarga dan rombongan Pemkab Inhu. Selain melaksanakan ibadah haji, Yopi Arianto juga bertugas sebagai Ketua Tim Pembimbing Haji Daerah (TPHD) Indragiri Hulu dan menjadi Ketua Haji Provinsi Riau (Amirul Hajj) pada musim haji 1434 H ini. Kedekatan Yopi dengan jamaah haji selama berada di Tanah Suci memberikan kesan tersendiri bagijamaah kloter 12. “Kesan mendalam yang kami rasakan adalah Bupati Inhu, H. Yopi Arianto sangat berbaur dengan jamaah selama menjalani rangkaian ibadah haji. Meskipun menjabat sebagai bupati, namun ia menjalankan tugas dengan sepenuh hati dan penuh rasa tanggung jawab," ucap ketua kloter 12, H. Sutikno Muhammad Yusuf Ismail saat menyampaikan laporan. Sutikno menjelaskan, kloter 12 saat keberangkatan berjumlah 448 orang. Namun, saat kembali di Tanah Air berjumlah sebanyak 445 orang. Seorang jamaah a.n Abdullah Manan bin Sani (77) wafat di Madinah pada Senin (30/ 9) dan dimakamkan di Baqi Madinah. Lalu ada 2 orang jamaah asal Indragiri Hilir a.n Esah binti Sarjo Wangga Miarjo dan Siti Aminah binti Basrah Muhammad Taher masih berada di Arab Saudi karena sakit. Sampai kini masih dirawat di rumah sakit Arab Saudi. Wakil Bupati Indragiri Hulu H.

Dari Halaman 1

Ada Kepentingan yang memilih cara yang berbeda dalam memperjuangkan nasib buruh," kata Syaiful, kemarin. KSPSI, ungkap Syaiful, juga mempunyai tuntutan yang sama, mempunyai agenda untuk melakukan aksi buruh yang lebih besar untuk memperjuangkan nasib buruh demi tegaknya keadilan untuk peningkatan kesejahteraan para buruh. "Tapi bukan begitu caranya. Sebagaimana pengurus dan anggota SPMI Batam melakukan sweeping ke perusahaanperusahaan yang banyak anggota

Dari Halaman 1

UMP Kepri jungpinang, Jumat (1/11). Menurut Gubernur, dengan demikian tidak ada lagi pemerintah kabupaten/kota yang menetapkan UMK tahun 2014 di bawah angka tersebut. Kata Sani, pembahasan UMP melibatkan tripartit oleh DP Kepulauan Riau dan telah berakhir melalui rapat pembahasan dan sesuai dengan perundang-undangan serta memperhatikan faktor-faktor acuan lainnya. "Dalam menentukan UMP tentunya kita melihat bagaimana tingkat inflasi, pertumbuhan ekonomi, kemampuan perusahaan, kondisi pasar tenaga kerja dan lain-lainnya. Ini juga sesuai dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor 13 tahun 2013," jelasnya. Sani menambahkan, ada 60 item Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang telah ditetapkan. Hal itu menjadi pegangan yang tak

jawab. Oleh karena itu, tuntunan Tuhan sangat diperlukan dalam mengemban amanat tersebut. Sebagai ketua terpilih, Hamdan juga bertekad untuk mengembalikan citra MK yang dinilai kian rusak dengan terseretnya nama Ketua Mahkamah Konstitusi nonaktif Akil Mochtar yang diduga terlibat kasus suap sengketa pilkada. Dengan begitu, lanjut Hamdan, MK akan kembali tegak dan wibawa. "Kami semua hakim konstitusi akan bekerja keras untuk kembali menegakkan citra dan kehormatan Mahkamah," ujar Hamdan. Caranya, ujar dia, ialah dengan melakukan deteksi dini kepada seluruh hakim dan karyawan MK yang diindikasi terlibat kasus suap. Konteks yang digunakan, menurut Hamdan, adalah mencegah terjadinya tindak pidana korupsi sebelum hal tersebut terjadi. "Kedua, kami juga akan menata dan meningkatkan kemampuan kapasitas dari seluruh komponen. Kami insya Allah akan melakukan penataan dalam rangka menjaga integritas," lanjut Hamdan. (kcm/rol)

bisa dilepaskan dalam memutuskan angka UMP ini. Gubernur berharap, dengan ditetapkannya UMP Kepulauan Riau ini, semua pihak dan seluruh elemen masyarakat dapat bersama-sama memelihara dan menjaga kondisi wilayah Kepulauan Riau baik di kota maupun di desa, di mainland ataupun di hinterland agar senantiasa kondusif. Menanggapi maraknya aksi demo yang digelar buruh beberapa hari terakhir, Gubernur mengatakan, kondisi tersebut bisa menyulitkan pemerintah dalam menggaet calon investor. "Jadi, saya harapkan kita colling down semua, jangan sampai membuat hal yang dapat merugikan kita semua. Yang penting kita mencari win-win solution sehingga tidak ada yang dirugikan baik pengusaha dan juga pekerja," katanya.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Kepulauan Riau, Tagor Napitupulu mengatakan, KHL yang paling rendah di provinsi ini adalah KHL Kota Tanjungpinang. "KHL kota Tanjungpinang sebesar Rp1.664.156, dengan demikian maka dewan pengupahan provinsi kepri menyetujui besaran nilai KHL tahun 2013 di Provinsi Kepulauan Riau sebesar Rp1.664.156," katanya. Sebelumnya, kata Tagor, usulan penetapan UMP tahun 2014 dari SPSI dan SBSI sebesar Rp1.825.006. atau mengalami kenaikan sebesar 33,69 persen dibanding tahun 2013. Sedangkan usulan dari SPMI sebesar Rp2.047.000 atau naik 49,95 persen dibanding UMP tahun sebelumnya. "Sementara dari Apindo mengusulkan UMP sebesar Rp1.467.268 atau naik sebesar 7,50 persen dibanding tahun 2013," kata Tagor. (sut)

Dari Halaman 1

Indonesia Gasak Kirgistan tak mampu disongsong dengan cermat oleh Ahmad Bustomi. Pada menit ke-13 Indonesia kembali menciptakan peluang. Kali ini giliran Ahmad Jufriyanto yang mampu memaksa kiper Kirgistan Pavel Matiash menepis tendangan kerasnya. Dominasi Indonesia di lini tengah begitu menyulitkan para pemain Kirgistan dalam membangun serangan. Beberapa kali upaya Kirgistan menerobos pertahanan Indonesia mampu diintersep dengan baik oleh lini tengah Indonesia. Usaha Indonesia membuka skor akhirnya terwujud pada menit ke-28. Di awali sebuah umpan dari lini tengah, Samsul Arif yang lolos dari perangkap offside mampu mengirim umpan kepada Zulham Zamrun yang berada di muka gawang Kirgistan. Tanpa kesulitan, Zulham Zamrun sukses menceploskan gol perdananya untuk timnas Indonesia. Tertinggal satu gol, Kirgistan

mencoba langsung membalas. Sebuah tendangan keras dari AKhlidin Israilov hanya dua menit setelah gol Zulham Zamrun hampir menyamakan kedudukan. Beruntung, tendangan tersebut mampu ditepis dengan baik oleh I Made Wirawan. Di tengah upaya gencar Kirgistan untuk menyamakan kedudukan, kecepatan Zulham Zamrun mampu membelah pertahanan Kirgistan usai bekerjasama dengan Samsul Arif pada menit ke-39. Dengan cantik, Zulham mampu mengecoh kiper Matiash yang berusaha menutup ruang tembak Zulham. 2-0 Indonesia memimpin. Indonesia kembali menekan di awal-awal babak kedua. Pada menit ke-58, Samsul mengirim umpan silang dari sisi kiri. Umpannya diterima oleh Zulham yang tidak terkawal di dalam kotak penalti. Namun, tendangan voli Zulham masih menyamping di sebelah gawang tim tamu.

Pada menit ke-66, Titus Bonai mencetak gol ketiga Indonesia. Tibo, yang berdiri di sisi kanan pertahanan Kyrgyzstan, mendapatkan bola yang dikirim dari tengah. Tibo kemudian menusuk masuk ke dalam kotak penalti, dan setelah menggocek bek lawan melepaskan tendangan kaki kanan ke tiang jauh. 3-0. Ahmad Jufriyanto kemudian membuat skor berubah lagi menjadi 4-0 pada menit ke-80. Gol itu diawali oleh sepak pojok yang dieksekusi oleh Boaz Solossa, kemudian dilanjutkan oleh sundulan Raphael. Bola kemudian mengarah ke Jufriyanto yang langsung membelokkannya ke arah gawang dengan kaki kiri. Boaz sempat mendapatkan peluang di menit-menit akhir pertandingan. Namun, tendangannya masih bisa ditepis oleh Pavel Matiash. Hingga wasit meniupkan peluit panjang, skor tetap 4-0 untuk keunggulan Indonesia. (glc/dtc)

Tetapi dalam amar putusan tersebut, sudah sesuai dengan fakta dan keterangan saksi-saksi di persidangan," ujar Jarihat ditemui di PN Tanjungpinang, Jumat (1/11). Kata Jarihat, gugatan penggugat atas lahan tersebut, hanya melampirkan bukti berupa sketsa peta yang ada cap BPN-nya dan tergambar lahan tersebut. "Untuk saksi-saksi yang telah menerima ganti rugi atas lahan tersebut, dapat dibuktikan oleh pihak tergugat yang berupa berkas tebal sejumlah nama-nama warga setempat yang telah menerima ganti rugi. Dan dari semua itu hanya empat yang dihadirkan tergugat di persidangan untuk mewakili," jelas Jarihat. "Untuk di Keppres, yang dimaksud pihak penggugat, kami memandang di lahan itu masuk dalam wilayah Lagoi Bintan. Yang mana di kawasan pariwisata, yang menurut kami juga masuk dalam kebutuhan masyarakat dan pemerintaahan," sambungnya. Disarankan Banding Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Bintan, Manimpo Simamora menyarankan penggugat agar melakukan banding atas putusan PN Tanjungpinang tersebut. "Kami menyarankan agar masyarakat yang gugatannya terhadap PT BMW ditolak PN Tanjungpinang untuk melakukan proses banding, sehingga bisa diketahui lebih jelas siapa yang benar dan dimenangkan nanti," katanya di Bintan, kemarin. Manimpo pun mengaku heran dengan dimenangkannya PT BMW terhadap gugatan warga. "Kita tidak bisa mengeksekusi putusan tersebut dan Dewan hanya menyampaikan aspirasi dari masyarakat. Kalau warga yang menggugat tersebut ditolak dan tentunya dirugikan, maka harus segera menempuh banding," kata Manimpo. DPRD Bintan, kata dia, akan

tetap menghormati proses hukum yang berlaku dan juga akan selalu memonitor perkembangan gugatan warga terhadap PT BMW. Sebelumnya diberitakan, Majelis Hakim PN Tanjungpinang memenangkan tergugat, PT BMW dan menolak gugatan warga Bintan pada sidang putusan yang dipimpin Ketua PN Tanjungpinang Prasetyo Ibnu Asmara, Kamis (31/10). Dalam sidang perdata dengan agenda sidang putusan, Ketua PN Tanjungpinang selaku Ketua Majelis Hakim Prasetyo Ibnu Asmara SH MH didampingi oleh dua hakim anggota Jarihat Simarmata SH MH dan R Aji Suryo SH MH. Dalam amar putusan Majelis Hakim yang dibacakan Prasetyo, Majelis Hakim menolak eksepsi tergugat seluruhnya. Dalam pokok perkara, menolak gugatan para penggugat seluruhnya. Dan menghukum penggugat untuk membayar biaya yang timbul dalam perkara ini sebesar Rp4.566.000. Sementara kuasa hukum penggugat, salah satunya Herman SH, menyatakan pihaknya akan melakukan banding ke Pengadilan Tinggi. Pendaftaran banding akan dilakukan dalam waktu dekat setelah pihaknya mempelajari putusan majelis hakim. Diketahui, lahan seluas 438 hektar di Lagoi, Bintan yang dikuasai oleh perusahaan Salim Group melalui PT BMW berdasarkan Hak Guna Bangunan (HGB) Nomor 0074/Sebong, 0075/Sebong, 00100/ Sebong dan 002/Sebong, diperkarakan warga pemilik lahan. Kini empat bangunan di antaranya, Hotel Bintan Lagoon, Lapangan Golf Bintan Lagoon, Lapangan Golf Ria Bintan dan Villa Bintan Lagoon berdiri di atas lahan tersebut. Sementara pemilik lahan, almarhum Mustafa Saleh dan ahli warisnya, tidak pernah menerima ganti rugi sejak pembebasan lahan yang lakukan sekitar tahun 1989. (cw72/eza)

"Dalam peraturannya, perusahaan outsourcing misalnya tidak boleh pure bisnis, yang diperbolehkan misalnya di bidang keamanan seperti security, cleaning service dan lain sebagainya," katanya. Dahlan mengaku bisa memahami gerakan demonstrasi yang dilakukan buruh. Menurutnya, ribuan buruh yang ikut dalam aksi ini memang benar-benar memperjuangkan hak-haknya. "Saya kira, dalam filisofi kita sama-sama berjuang, dan memang permasalahan kita ialah buruh walaupun sudah merdeka selama ini. Kalau buruh menuntut gaji tinggi, saya kira itu bisa dimengerti dan begitu juga pengusaha yang menuntut gaji tidak terlalu tinggi dan itu juga saya sudah mengerti," tuturnya. Buruh Kembali Demo Jumat kemarin, ribuan buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) dan Serikat pekerja Nasional Kota Batam kembali turun ke jalan. Sejak pukul 07.30 WIB, para buruh sudah berkumpul di masing-masing kawasan industri yang ada di kota ini untuk kemudian bersama-sama menuju Kantor Pemko Batam. Seperti sehari sebelumnya, para buruh masih mengusung tuntutan yang sama yakni kenaikan UMK sebesar 50 persen dari UMK tahun 2013. Hapus outsourcing, penerapan BPJS dan segera sahkan Undang Undang Pembantu Rumah Tangga (PRT) serta cabut Inpres nomor 9 tahun 2013. Dalam orasi yang disampaikan oleh Suprapto sebagai Pangkorda Garda FSMPI Kota Batam, aksi mogok kerja nasional tetap menuntut kenaikan UMK Batam tahun 2014 sebesar 50 persen atau setara dengan Rp3,411 juta. Tidak hanya itu saja, nantinya pada tanggal 6 November mendatang, mereka

juga akan turun untuk mengawal rapat kenaikan UMK yang dilakukan DPK Batam. Seperti kemarin, aksi demonstrasi buruh kemarin juga membuat sejumlah kawasan industri di kota ini lumpuh. Tak seperti janjinya, buruh masih juga melakukan sweeping terhadap buruh lain yang memilih tetap bekerja di perusahaan dan tidak ikut demo. "Ayo keluar kalian, ikut demo. Jangan kalian terima bersih saja menunggu UMK naik," ujar sekelompok buruh saat mendatangi PT Toyo Kanetsu Indonesia di Batam Centre. Akibat massa yang sudah mulai menampakkan tanda-tanda melakukan pengrusakan pada pagar perusahaan, akhirnya manajemen PT Toyo, sekitar jam 10.45 WIB memulangkan ratusan pekerjanya. Aksi serupa juga terlihat di PT McDermot. Di sini, massa sempat adu mulut dengan sekuriti dan aparat kepolisian yang menjaga pintu masuk perusahaan tersebut. Di kawasan Citra Buana II, para buruh bertemu dengan pengurus Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) yang sengaja ikut mengawal kawasan itu. Menurut Setia Putra Tarigan, Ketua DPC FSP NIB SPSI, mereka sengaja ikut menjaga kawasan ini karena di sini mayoritas buruhnya tergabung dalam SPSI. Dan kebijakan SPSI, tidak ikut dalam aksi mogok nasional "Kita kecolongan dengan aksi sweeping kawan-kawan dari SPMI di PT BBA di Cammo Industri kemarin (Kamis). Di perusahaan itu, 90 persen karyawannya adalah perempuan, dan mereka bergabung ke dalam SPSI yang memang tidak ikut demo. Akibatnya, banyak anggota kita yang merasa trauma karena ketakutan," ujar Setia Tarigan.***

Dari Halaman 1

ICW Cium nentukan sah atau tidaknya penggugat Mustafa Salim pemilik lahan seluas 438 hektar di Lagoi, Bintan yang saat ini dikuasai PT BMW. "Dalam perkara ini jelas telah adanya penyerobotan lahan yang dilakukan oleh pihak PT BMW. Hal itu yang tidak bisa dibuktikan Majelis Hakim. Kami beranggapan putusan hakim tidak adil, maka dari itu kami meminta hakim yang menyidangkan diperiksa," katanya. Selain itu, lanjut Mulkan, dalam putusannya, hakim mengatakan ada nama-nama warga yang telah menerima ganti rugi dari PT BMW dalam area lahan tersebut. Namun anehnya, nama-nama orang tersebut tidak ada dalam wilayah area lahan Mustafa Salim dan juga tidak dihadirkan tergugat. Mulkan berpendapat, keabsahan Tim 9 yang melakukan pembebasan lahan tersebut tidak sah. Sementara dalam putusan majelis hakim, pembebasan lahan yang dilakukan Tim 9 saat itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Riau dimana Bintan masuk dalam Kabupaten Kepulauan Riau dinyatakan benar atau sah. "Inilah fakta hakim yang harus di periksa oleh KY, yang menolak gugatan. Dengan dasar yg tidak masuk akal, seperti saksi yang menerima kompensasi tidak pernah di hadirkan dalam persidangan," ujarnya. Humas PN Tanjungpinang, Jarihat Simarmata yang dikonfirmasi langsung membantah adanya penyuapan seperti yang diduga ICW Kepri. Terkait Majelis Hakim yang akan dilaporkan ke KY oleh ICW, atas putusan dalam sidang perdata sengketa lahan tersebut. Menurut Jarihat Simarmata, hal itu sah-sah saja. “Lamanya persidangan atau seringnya ditunda, hal itu dikarenakan saksi-saksi baik itu saksi ahli pihak tergugat berhalangan hadir, maka itu sidang ditunda dua minggu kemarin itu. Terkait akan dilaporkannya, itu sah-sah saja.

Dari Halaman 1

Dahlan: UMK Namun, jumlah KHL itu tidak serta merta menunjukkan angka UMK tahun 2014. Kata dia, masih ada hal lain yang menjadi pertimbangan untuk menentukan angka UMK. "Memang kemarin angka KHL sudah dapat, tapi ini masih ada angka tambahan, seperti kenaikan harga BBM. Saya minta maaf kepada semua para pekerja, sampai saat ini UMK belum bisa saya beritahukan. Nanti akan diputuskan pada tanggal 6 November mendatang. Tapi yang jelas, UMK sudah dipastikan akan naik dari tahun 2013 ini," seru Dahlan melalui pengeras suara. Meski massa mendesak untuk menyebutkan besaran angka kenaikan UMK, namun Dahlan tetap tak mau membuka. Walikota hanya mengimbau agar para buruh mau bersabar menunggu hingga 6 November mendatang. "Saya juga mengharapkan agar ada kenaikan UMK sesuai dengan diharapkan, untuk itu, mari samasama kita menunggu hingga tanggal 6 November," ucapnya. Kata Dahlan, sesuai mekanismenya, yang menetapkan rekomendasi UMK ialah dari DPK. Sementara itu, Pemko Batam bisa mengambil jalan tengah. Jika angkanya sudah ada dari kedua belah pihak antara buruh dan pengusaha, maka sikap yang akan diambil ialah mengajukan ke Gubernur. "Kami tidak bisa menentukan angkanya. Kalaupun sudah ada angkanya dari kedua belah pihak, maka atas rekomendasi itu, akan kami limpahkan ke Gubernur. Saya akan berusaha memperhatikan aspirasi para buruh," katanya. Terkait tuntutan penghapusan outsourcing, kata Dahlan, berdasarkan Surat Keputusan Menteri Tenaga Kerja, Pemerintah Kota Batam akan melakukan pengecekan ke perusahaan-perusahaan outsourcing yang ada di kota ini.

7


CMYK

Iptek

Sabtu, 2 November 2013

8

Otomotif China Bersaing dengan Merek Global

Android KitKat Resmi Meluncur JAKARTA (HK) — Google secara resmi merilis sistem operasi mobile terbarunya, Android versi 4.4 yang memakai kode nama KitKat, dalam sebuah jumpa pers di San Francisco, AS, Kamis (31/10). Sundar Pichai, Wakil Presiden Senior Google untuk Android, Chrome, dan Aplikasi, mengatakan bahwa KitKat dapat berjalan pada ponsel Android dengan spesifikasi komponen kelas bawah hingga kelas atas. "Sekarang Anda memiliki sistem operasi Android yang akan berjalan di semua versi ponsel Android," kata Pichai seperti dikutip dari The Verge. Google punya misi membawa KitKat ke satu miliar pengguna Android berikutnya melalui perangkat yang dirilis pada 2014 mendatang. Untuk merealisasikan hal tersebut, Google merancang KitKat agar dapat berjalan di ponsel yang memakai RAM 512 MB. Sistem operasi terbaru ini juga diintegrasikan dengan bisnis utama Google, yakni mesin pencari. Ia mendukung pencarian dengan suara yang diklaim 25 persen lebih akurat. Dalam kesempatan ini, Google juga merilis ponsel pintar terbarunya, Nexus 5, yang diproduksi oleh perusahaan LG asal Korea Selatan. Nexus 5 menjadi ponsel pertama yang memakai sistem operasi KitKat. Ponsel seharga 349 dollar AS

tanpa sistem kontrak ini akan tersedia di 10 negara mulai hari ini, termasuk Amerika Serikat. LG Nexus 5 Setelah ramai dirumorkan, ponsel Android Nexus 5 akhirnya resmi diluncurkan oleh Google, Kamis (31/10). Nexus 5 yang diproduksi oleh LG menjadi ponsel Android pertama di dunia yang mengusung sistem operasi Android 4.4 Kitkat. LG kembali dipercaya oleh Google untuk membuat smartphone Android Nexus. Sebelumnya, LG telah merancang dan memproduksi Nexus 4, pada tahun 2012 lalu. Pada Nexus 5, LG banyak mengambil elemen desain dari salah satu smartphone Android andalannya, LG G2. Selain yang pertama untuk Android Kitkat, LG Nexus 5 juga merupakan ponsel Nexus pertama yang menggunakan layar Full-HD dan mendukung koneksi jaringan LTE. Nexus 5 menggunakan layar Full-HD 4,95 inci beresolusi 1.920 x 1.080 piksel dengan kerapatan piksel 445 ppi. Layarnya dilindungi oleh teknologi Gorilla Glass 3. Meskipun memiliki layar 4,95 inci, Nexus 5 yang berbobot 130

gram ini tidak terlihat bongsor. Ini semua berkat ukuran bezel yang sangat tipis. Dari sisi hardware, smartphone ini ditenagai prosesor quad-core 2,3 GHz Qualcomm Snapdragon 800, chip grafis Adreno 330 450 MHz, dan RAM sebesar 2 GB. Kamera belakang 8 MP dengan fitur Optical Image Stabilization bersama kamera depan 1,3 MP menjadi andalan Nexus 5 untuk urusan foto dan video. Fitur baru dari sisi kamera adalah mode HDR+, yang berguna saat pengguna mengambil banyak foto dalam satu waktu. Urusan fitur konektivitas jaringan, Nexus 5 yang dipasangi baterai sebesar 2.300 mAH ini mendukung WiFi A/C, NFC, Bluetooth 4.0 LE, dan LTE. Selain itu, Nexus 5 juga memiliki fitur wireless charging. Google Nexus 5 akan tersedia dalam dua varian storage, 16 GB yang dibanderol sebesar 349 dollar AS dan 32 GB yang akan dijual dengan harga 399 dollar AS. Negara-negara pertama yang bisa membeli Nexus 5 adalah Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Australia, Perancis, Jerman, Spanyol, Italia, Korea Selatan, dan Jepang. Belum ada informasi kapan Nexus 5 akan tersedia di Indonesia. Seperti Nexus 4, kemungkinan Nexus 5 baru hadir di Tanah Air pada Desember tahun ini atau awal tahun depan.(kcm)

SHANGHAI (HK) — Produsen otomotif China GAC Motor mendapat nilai di atas rata-rata pada sebuah survei kualitas. Hal ini berarti merek China telah memperpendek celah dengan jejeran merek global yang mendominasi pasar otomotif dunia. GAC Motor, yang memproduksi merek Trumpchi, memiliki 97 masalah dalam setiap 100 kendaraan baru yang dijualnya, menurut survei yang dpublikasikan pada Kamis oleh perusahaan survei pasar, JD Power & Associates. Angka tersebut di atas nilai rata-rata yakni 119 masalah dan mengalahkan merek global yang sudah terkenal seperti Buick dan Chevrolet dari General Motor, Ford, Nissan dan Honda. Nilai yang semakin kecil menunjukkan kualitas yang semakin baik, nilai di atas 100 menunjukkan adanya beberapa masalah dalam setiap kendaraan. Tiga merek lokal China lainnya, Venucia, Roewe dan Luxgen juga memiliki performa yan di atas rata-rata industri, dibandingkan dengan surveu JD Power tahun lalu. Venucia adalah merek yang dikembangkan oleh perusahaan China dari Japan Nissan Motor Co, untuk pasar lokal sedangkan Roewe adalah merek SAIC Motor Corp yang memulai teknologi yang dibeli dari perusahaan

Inggris, Rover. "Merek lokal China memiliki perkembangan yang luar biasa pada kualitas kendaraan di tahun 2013," kata Wakil Presiden JD Power China, Mei Songlin. Perusahaan otomotif China termasuk SAIC Motor Corp, GAC Motor dan FAW Car Co Ltd telah meningkatkan usahanya untuk mengembangkan merek mereka dengan menggunakan teknologi dan lemampuan yang telah mereka pelajari atau beli dari perusahaan asing, yang hanya bisa beroperasi di China lewat joint venture. Terlepas dari usaha tersebut, merek asing masih menduduki peringkat atas di survei ini seperti Lexus dari Toyota dan Marcedes-Benz dari Daimler yang

menduduki posisi tertinggi dalam survei kualitas dengan angka 52 masalah dalam setiap 100 mobil, diikuti oleh Subaru yang dibuat oleh Fuji Heavy Industries Ltd, Volkswagen dan BMW. Survei ini, yang digagas 14 tahun lalu, mengawasi performa mobil dalam kurun waktu dua hingga enam bulan pertama dengan menanyakan secara random pemilik mobil. Survei ini juga mengukur beberapa masalah seperti desain, cacat dan malfungsi yang diindentifikasi oleh pemilik atau pembeli setiap 100 mobil. (ant)

Peluru GPS, Alat Baru Kepolisian JAKARTA (HK) — Mengejar penjahat yang ngebut dengan kendaraan mungkin tak perlu lagi karena polisi punya alat baru yang disebut "peluru GPS". Peluru GPS (Global Positioning System) tersebut akan mendeteksi lokasi mobil orang yang dikejar. Peluru tersebut dirancang agar polisi tidak perlu berlama-lama mengejar tersangka yang sedang ngebut dengan kecepatan tinggi. Alat ini membuat pihak berwajib bisa menyusuri jejak tersangka tanpa harus membahayakan jiwa. Sistem GPS ini bekerja begitu polisi menekan tombol di dalam mobil. Tombol tersebut memicu peluru yang ditembakkan dari bagian depan mobil polisi, tepatnya dari grill depan. Ketika peluru tersebut menempel di mobil penjahat, polisi bisa menghentikan pengejaran. Mereka bisa melacak serta menetukan lokasi kendaraan tersangka dan langsung mendatanginya. Peluru tersebut ditembakkan dengan alat bertekanan udara dan diarahkan dengan laser. Sistem ini sudah dipakai di empat negara bagian Amerika Serikat yakni Iowa, Florida, Arizona, dan Colorado. Biaya yang dibutuhkan untuk memasang alat ini mencapai 5 ribu dolar dan harga untuk setiap pelurunya 5 ratus dolar Amerika. Alat itu diproduksi oleh perusahaan Starchase. "Ini adalah taktik penting untuk kepolisian. Kami sudah menyelamatkan gadis kecil dari penjualan manusia hingga memberhentikan pengendara yang mabuk," kata Presiden Starchase, Trevor Fischbacch.

Menurut Starchase, di Amerika Serikat setiap tahun terjadi lebih dari 100 ribu pengejaran dengan kendaraan berkecepatan tinggi. Pengejaran tersebut membahayakan pelaku, polisi, maupun masyarakat. Padahal, lanjut Starchase, 85 persen pengejaran tersebut dipicu oleh pelanggaran nonkekerasan. Jutaan dolar juga dikeluarkan pemerintah Amerika Serikat untuk biaya asuransi, pengobatan medis, dan ganti rugi pengejaran. (ant)

Huawei Perkenalkan Ponsel Android "Tak Lazim" JAKARTA (HK) — Huawei, vendor ponsel asal China, kembali meluncurkan produk hybrid antara smartphone dan tablet (phablet) yang dinamakan MediaPad 7 Vogue. Salah satu keunikan dari perangkat tersebut adalah bentang layarnya. Produk ini menggunakan besar layar yang kurang lazim, bahkan untuk ukuran phablet, yaitu 7 inci. "Kami dengan bahagia memperkenalkan MediaPad 7 Vogue, tablet dengan kemampuan panggilan suara

dengan kemampuan hiburan kelas dunia dan baterai yang tahan lama," kata Richard Yu, Consumer Business Group CEO Huawei belum lama ini. Tidak umum memang apabila seseorang menggunakan perangkat dengan layar sebesar itu untuk melakukan panggilan suara/menelepon. Namun, Yu tetap optimistis dengan menargetkan produk tersebut kepada kalangan fashionita, pecinta dunia teknologi, dan penggemar dunia hiburan. Sebagai phablet, Vogue

Perempuan Dalam Sejarah Ilmu Pengetahuan NEW YORK (HK) — Bendabenda peninggalan perempuanperempuan yang berperan dalam perkembangan ilmu pengetahuan selama empat abad terakhir dipamerkan di The Grolier Club, New York, Amerika Serikat. Pameran bertajuk "Extraordinary Women in Science and Medicine: Four Centuries of Achievement" yang akan berlangsung sampai 3 November mendatang itu antara lain menampilkan puluhan surat dan buku catatan Émilie du Châtelet. Pada April 1749, Émilie du Châtelet yang berusia 42 tahun dan sedang hamil, bekerja 17 jam sehari guna menyelesaikan komentar matematis untuk terjemahan bahasa Prancis karya Isaac Newton yang berjudul "Principia".

Bekas kekasih Voltaire itu antara lain menulis surat berisi kekhawatiranya tentang penyelesaian manuskrip itu kepada kekasih baru dan ayah janin dalam kandungannya, anggota militer Prancis bernama Jean François de SaintLambert. Namun menurut kurator Robert J. Ruben, benda peninggalan yang lebih bermakna adalah buku catatan du Châtelet, tempat dia menuangkan masalah-masalah mekanik untuk menjelaskan teks Newton. Grolier Club juga memamerkan peninggalan Lise Meitner, ahli fisika kelahiran Wina yang merupakan murid ilmuwan besar Max Planck di Jerman. Dia juga berperan dalam penelitian-penelitian yang dilakukan oleh ahli kimia Jerman, Otto Hahn, yang kemudi-

an mengarah ke fisi nuklir. Tahun 1939, Meitner dan keponakannya Otto Frisch, mempublikasikan makalah pertama tentang fisika nuklir yang menggunakan kata "fisi", mengetahui bahwa atom uranium sebenarnya terbelah ketika dibombardir neutron. Kopi publikasi makalah yang diterbitkan jurnal Nature itulah yang dipamerkan di Grolier Club. "Ketika makalah ini muncul, semua ilmuwan terkemuka masa itu segera menyadari, ini adalah sumber energi perusak yang sangat besar," kata Ronald K. Smeltzer, kurator lain di pameran Grolier. Meski demikian ketika Hadiah Nobel bidang kimia tahun 1944 diberikan untuk "penemuan fisi inti", nama Otto Hahn tercantum sebagai penerima tunggal.

Selain buku itu, juga ada tanda tangan Meitner pada buku catatan kuliah muridnya saat dia datang ke Amerika Serikat tahun 1946 untuk mengajar selama satu semester di The Catholic University of America di Washington, D.C. Ilmuwan lain yang peninggalannya dipamerkan adalah Barbara McClintock. Tahun 1920-an, McClintock menemukan tempat di jurusan pertanian Cornell University, yang membuat dia tertarik mempelajari jagung Indian. "Apa yang dia lalukan adalah, dia menemukan genetika dibalik variasi biji-bijian berbeda warna," kata Ruben. "Dia yang pertama menunjukkan pemindahan materi genetik--bahwa materi genetik itu tidak statis, tapi berkembang. Ini mengubah

CMYK

benar-benar hadir dengan spesifikasi hardware yang mirip dengan tablet. Ia dilengkapi prosesor quad-core berkecepatan 1,2GHz, GPU 16 core, mendukung teknologi HSPA+ dengan kecepatan unduh 42Mbps dan unggah 6,76 Mbps, Wi-Fi, kemampuan memutar video 1080p, dan berjalan di sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean. Hadir dengan layar jumbo, Vogue memiliki resolusi layar yang cukup tinggi, yaitu 1.024 x 600 piksel. Jenis layarnya adalah IPS. Pihak Huawei mengklaim

seluruh konsep tentang bagaimana kita mewarisi sesuatu," katanya. Di antara banyak koleksi makalahnya di American Philosophical Society di Philadelphia, Ruben menemukan sebuah kantung kertas cokelat-yang biasa dia gunakan untuk mencegah fertilisasi jagung yang tidak diinginkan-- dengan coretan diagram yang menjelaskan tentang trisomy, satu fenomena dimana tumbuhan punya satu kromosom ekstra. Temuan itu pada akhirnya mengarah pada penemuan McClintock bahwa runtutan DNA bisa mengubah posisi mereka dalam genom, yang kemudian membuat dia memenangkan Hadiah Nobel. Tas sederhana itu dipamerkan bersama jagung Indian dari Cold Spring Harbor Laboratory di New York. Selain itu ada peralatan piezoelectric quartz yang menurut kurator merupakan

bahwa antena yang ada di perangkat ini berada di jajaran kelas atas dengan performa yang melebihi standar operator di AS dan Eropa. Produk ini pun dilengkapi baterai berkapasitas besar, yaitu 4,100 mAh yang diklaim dapat digunakan untuk menonton 4 film HD secara non-stop dan menelepon selama 20 jam. Huawei MediaPad 7 Vogue akan segera dilepas di pasaran China dan menyusul di pasaran global. Belum diketahui berapa harga dari produk tersebut. (kcm)

salah satu peralatan awal penting yang digunakan oleh Marie Curie. Ada pula lukisan cat air potret Ada Lovelace, ahli matematika Inggris yang algoritmanya ikut menandai komputer masa ini. Ada 32 perempuan dalam pameran yang diprakarsai oleh kurator Paulette Rose bersama dua kurator lain itu. Mereka memilih menampilkan ilmuwan perempuan dengan kriteria khusus. "Pada abad-abad awal, mereka tidak menemukan sesuatu, mereka tidak harus mempublikasikan satu buku, tapi mereka telah menunjukkan gerakan untuk maju," kata Rose. "Pada abad ke 18 dan sesudahnya, mereka harus mempublikasikan, dan mereka bukan cuma pembantu," katanya serta menambahkan perempuan yang peninggalannya dipamerkan semuanya sudah meninggal dunia. (ant)

Editor : Eddy Supriatna, Layouter : Mulia Aditya


CMYK

Sabtu, 2 November 2013

9

Warga Tetap Minta Akses Jalan Djoni Trison Sekretaris DPW Perindo Kepri

Perjuangkan Masyarakat DI dunia organisasi, pemilik nama lengkap Djoni Trison sudah sangat akrab di masyarakat. Terlebih setelah ia dipercaya menjabat sebagai Sekretaris DPW Perindo Kepri beberapa bulan lalu. Pria kelahiran Payakumbuh, 27 Januari 1962 lalu, sudah malang melintang di organisasi, ia pernah nenjadi Sekretaris Banteng Muda Kota Batam, pernah menjadi Sekretaris Ikatan Keluarga Sumatera Barat ( IKSB ) Kota Batam, pernah duduk sebagai Sekretaris Partai Bulan Bintang Kota Batam dan Pengurus Dewan Maritim Daerah ( DMD ) Kepri, Pengurus Kadin Kepri. Tentu bukan alasan kenapa ia banyak berkecimpung di organisasi. Kepada Haluan Kepri, Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Borobudur Jakarta ini mengungkapkan bahwa menyibukkan diri di organisasi adalah sebuah sarana perjuangan kepada masyarakat. " Sarana perjuangan ke masyarakat," ujar pria yang saat Perjuangkan Masyarakat Hal 10

Pembangunan Ruko di Perumahan Artha Guna SAGULUNG (HK) — PT Kezia Graha Mas mulai melakukan pembangunan puluhan unit rumah toko (ruko) dekat perumahan Artha Guna Lestari sejak awal Oktober lalu. Tim Haluan Kepri Liputan Batam Sementara, sengketa antara pengembang dan warga terkait akses jalan yang tertutup akibat pembangunan itu hingga kini belum ada penyelesaian. " Hingga detik ini, belum ada pemyelesaian antara warga dan pihak PT Kezia Graha Mas yang membangun ruko tersebut. Pengembangan tampaknya tak peduli lagi dengan reaksi warga. Buktinya mereka tetap nekad

membangun ruko meskipun belum ada penyelesaian dengan warga," kata Sukri, warga perumahan Artha Guna Lestari, kemarin. Sukri mengatakan, warga tetap mempersoalkan pembangunan ruko yang dilakukan PT Kezia Graha Mas dekat perumahan Artha Guna Lestari, meski perusahaan tersebut mengantongi izin mendirikan bangunan dari Pemko dan BP Batam. Karena, dampak dari pembanWarga Tetap Hal 10

AMIR YUNUS/HALUAN KEPRI

BERI PENJELASAN — Salah seorang dokter spesialis bedah (instruktur) memberikan penjelasan penanganan cepat dan tepat saat kursus kilat ATLS, Aula Utama RSUD Batam, Jumat (1/11).

RSUD Menuju RS Trauma Centre Trauma Jadi Pembunuh Nomor Satu BATUAJI (HK) — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah Batam, kembali mengadakan kursus kilat penanganan trauma, atau dalam du-

nia medis disebut kursus ATLS (Advanced Trauma Life Support) yang digelar di Aula Utama RSUD Batam mulai Jumat (1/11) hingga Minggu (3/11) mendatang

Ketua panitia pelaksana, Dr Basuki Adam menyebutkan, bahwa pelatihan kedua ini sama persis seperti pelatihan sebelumnya, yakni pada pertengahan Ok-

Sus Bebek dan Pai Roughout Juara Nasional Gereja Katolik MBPA Ditahbiskan BATAM CENTRE (HK) — Sus bebek dan Pai Roughout menu sajian asal Provinsi Kepulauan Riau menarik perhatian dewan juri lomba masak serba ikan ke-XI tingkat nasional. Menu berbahan dasar udang tersebut berhasil tampil sebagai juara I untuk kategori kudapan/snack. Tim Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Batam kembali mewakili Provinsi Kepulauan Riau dalam ajang nasional. PKK Kota Batam tampil dalam lomba masak serba ikan ke-XI di Jakarta InternasioSus Bebek Hal 10

SAGULUNG (HK) — Gereja Paroki Maria Bunda Pembantu Abadi (MBPA) di Kavling Baru, Sagulung ditahbiskan Duta Besar (Nunsius) Vatikan untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi dan Uskup Pangkalpinang, Mgr Hilarius Moa Nurak SVD, Jumat (1/11) pukul 16.00 WIB. Rangkaian acara pentahbisan gereja diawali penyerahan gedung gereja diGereja Katolik Hal 10

RSUD Menuju Hal 10

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

DUTA Besar (Nunsius) Vatikan untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi memberkati pintu gereja saat pentahbisan Gereja Paroki Maria Bunda Pembantu Abadi (MBPA) Sagulung, Jumat (1/11).

Kalau Kupon Itu Judi, Tangkap Saja Kemensosnya Lanjutan Prapradilan Polisi Vs Tersangka 303 BATAM CENTRE (HK) — Sidang lanjutan Praperadilan antara Rosano Cs (pemohon) melawan Polda Kepri (termohon), dalam gugatan kesalahan protap penggeledahan, penyitaan, penangkapan dan penahanan, kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Jumat (1/11). Sidang dengan agenda mendengarkan keterangan

CMYK

saksi dari kedua belah pihak, berlangsung alot. Pasalnya, selain dibanjiri pengunjung, persidangan tersebut juga menghadirkan 8 saksi, masing-masing 6 saksi pemohon dan 2 saksi termohon. Tak pelak lagi, berkalikali Majelis Hakim Budiman Sitorus terpaksa mengetok-

Kalau Kupon Hal 10

Editor: Sofyan, Layouter: M Fahrullazi


Metro Batam

Sabtu, 2 November 2013

Ustadz Wijayanto Akan Ceramah di Tiban SEKUPANG(HK) — Jamaah Masjid Baitussalam Perumahan Tiban Indah Permai (TIP) Kelurahan Tiban Indah, Kecamatan Sekupang akan menggelar berbagai kegiatan menyambut tahun baru hijriah 1 Muharam, Sabtu (2/11). Untuk memeriakan acara tersebut, panitia juga mengundang ustadz kondang

Drs H Wijayanto, MM. " Insya Allah, tahun ini kita mengundang ustadz yang berkharisma, cukup terkenal dan sering muncul di tv-tv nasional mengisi ceramah yaitu, Ustadz Drs H Wijayanto, MM," ujar Ketua Panitia Gebyar Muharam Jamaah Mas-

Wijayanto

jid Baitussalam, H Muhammad Musofa SE, kemarin. K e g i a t a n tersebut mengusung tema, "Menjadikan 1 Muharam 1435 H Untuk Muhasabah Diri Sebagai Momentum Menuju Masyarakat

Madani". Dikatakan dia, 500 anak dari 70 Taman Pendidikan Anak (TPA) Islam dan Taman Pendidikan Qur'an (TPQ) se-Kecamatan akan turut ambil bagian dalam perlombaan yang sudah diagendakan itu. "Ini tahun ke-7, dari kegiatan kebersamaan jamaah Masjid Baitussalam di

Fatin Meriahkan Kemilau Satu Muharam BATAM CENTRE (HK) — Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan menggelar acara Kemilau 1 Muharam yang diselenggarakan, Senin (4/11) mendatang selepas shalat Isya. Kegiatan tersebut digelar dalam rangka perayaan tahun baru Hijriah 1435 H dan rangkaian HUT Kota Batam ke 184. Ketua Panitia HUT Kota Batam Gustian Riau mengatakan, untuk memeriahkan acara tersebut panitia juga mengundang artis ibu kota Fatin Shiqiah Lubis dan penceramah Ustadz Subhi Al Bucari. Adapun tema yang di-

usung dalam HUT Kota Batam tersebut " tingkatkan kinerja prestasi dan kebersamaan untuk mewujudkan Kota Batam yang aman dan nyaman sebagai Batam Bandar Dunia Madani itu". Gustian menyebutkan Fatin merupakan pemenang acara X Factor Indonesia. Pada malam 1 Muharam ia akan menghibur masyarakat Batam di dataran Mesjid Raya. Setelah itu, baru diisi dengan ceramah Ustad Subhi Al Bucari. Menurut Gustian, nantinya akan ada sembilan rangkaian acara besar HUT Kota

Batam. Diantara acara besar tersebut adalah hari besar umat Islam, dimana akan ada breakdown acara kecil, mulai dari pelepasan pawai takbir lebaran haji yang sudah dilaksanakan hingga kemilau 1 Muharam. " Menyambut HUT Batam, setidaknya ada sembilan rangkaian acara besar yang digelar Pemko Batam. Salah satunya rangkaian hari besar Islam. Di sini kita breakdown lagi ke beberapa acara kecil, mulai dari pelepasan pawai takbir lebaran haji yang sudah clear beberapa waktu lalu. Dan dalam

Dari Halaman 9

Sus Bebek nal Expo (JIC), Kamis (31/10). Adalah Suratin dan Ani Siti Aisyah, kader PKK kota Batam yang mengolah menu tersebut sehingga berhasil menjadi yang terbaik dalam ajang tersebut. Peserta dari Kecamatan Sekupang Kota Batam ini mengaku membawa bahan-bahan seperti udang dan ikan tenggiri dari Batam. " Supaya rasanya pas kita bawa bahan langsung. Bahan pendukung kita beli di sini (Jakarta),” kata Ani. Kegiatan ini diikuti 32 Provinsi se-Indonesia. Dewan juri berasal dari profesi Chef, ahli gizi IPB serta wartawan. Kriteria penilaian meliputi nilai gizi, cita rasa, persentasi dan keterampilan memasak. Untuk kategori kudapan/ snack, juara I diraih Provinsi Kepri, juara II Provinsi Yogyakarta, juara III Provinsi Jawa Timur, juara Harapan I Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan juara Harapan II diraih Provinsi Gorontalo. Untuk kategori makanan

keluarga, juara I diraih Provinsi Sumatera Selatan, juara II Selawesi Selatan, juara III Jawa Timur, juara Harapan I Kalimantan Barat dan Juara harapan II Provinsi Bali. Untuk kaategori makanan Balita, juara I diraih Provinsi Jambi, juara II Provinsi Sumatera Selatan, juara III Sulawesi Tengah, juara Harapan I Provinsi Yogyakarya dan juara Harapan II Provinsi Sulawesi Utara. Direktur Jendral (Dirjen) Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2HP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Saut P. Hutagalung mengatakan peranan ikan sangat penting untuk dikonsumsi. Ikan, menurutnya mengandung protein yang baik untuk meningkatkan kesejahteraan anak. "Pemerintah terus mengkampanyekan gerakan makan ikan untuk mencetak manusia Indonesia yang cerdas dan sehat," katanya. Ditempat terpisah, Ketua TP PKK Kota Batam, Ny. Mariana Ahmad Dahlan me-

HUMAS PEMKO

PARA peserta lomba masak serba ikan ke-XI tingkat nasional berfoto bersama usai mengikuti lomba, Kamis (31/10). Dalam lomba tersebut, Batam yang mewakili Kepri meraih juara satu. ngucapkan selamat pada kontingen Batam yang mewakili Provinsi Kepri. “Kemenangan ini diharapkan menjadi pemacu supaya kedepannya bisa lebih baik lagi," katanya. Peserta lomba masak serba ikan ini merupakan yang terbaik karena hasil penyaringan dan pemenang baik di tingkat Kota maupun Provinsi. "Semoga kader-kader PKK Batam bisa lebih me-

ngukir prestasi baik di tingkat Provinsi dan Nasional,” harapnya. Kegiatan lomba masak serba ikan ke XI tingkat nasional ini diselaraskan dengan berbagai agenda nasional. Bersamaan dengan lomba ini juga digelar Indonesia Halal Expo (INDHEX) 2013, Indonesia Seafood Expo (ISE) 2013, Indonesia Ornamental Fish Expo 2013 dan sosialisasi wisata syariah. (r)

Dari Halaman 9

RSUD Menuju tober lalu, hanya saja pesertanya yang berbeda. " Kursus kilat ini, sebagai

waktu dekat ini dilanjutkan dengan kemilau 1 Muharam, "tutur Gustian Ia juga menyebutkan, Pemko Batam secara khusus mengundang masyarakat Batam untuk dapat hadir dalam acara tersebut. Selain kemilau 1 Muharam, juga diselenggarakan pula manasik haji pelajar, kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 9 November mendatang. "Intinya dalam HUT kali ini, kami diminta mampu mewujudkan Batam yang masyarakatnya madani tapi harus tetap moderen, "pungkasnya. (byu)

upaya menjadikan RSUD Batam sebagai RS trauma centre 2014 mendatang,"

PERSYARATAN PELAYANAN DOKUMEN KEPENDUDUKAN BERDASARKAN PERATURAN WALIKOTA BATAM NOMOR 19-1 TAHUN 2009 TENTANG PETUNJUK PELAKSANAAN PERDA KOTA BATAM NOMOR 8 TAHUN 2009 TENTANG PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KOTA BATAM 3. KARTU TANDA PENDUDUK (KTP) BARU PERSYARATAN : a. Surat Pengantar Pembuatan KTP Baru dari RT/RW setempat; b. Surat Pengantar dari Kelurahan Setempat; c. Fotocopy Kartu Keluarga; d. Fotocopy Ijazah Terakhir; e. Pas photo ukuran 3 x 2 cm sebanyak 2 lembar dengan ketentuan: 1. Kelahiran tahun ganjil dengan latar belakang warna merah; 2. Kelahiran tahun genap dengan latar belakang warna biru. f. Foto copy Surat Nikah/Kutipan Akta Nikah bagi penduduk yang telah menikah sebelum usia 17 (tujuh belas) tahun; g. Fotocopy Surat Keterangan Pindah Datang yang dikeluarkan oleh Instansi Pelaksana bagi WNI yang datang dari Kabupaten/Kota lainnya didalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia; h. Surat Keterangan Datang dari luar negeri yang diterbitkan oleh Instansi Pelaksana bagi WNI yang datang dari luar negeri karena pindah; I. Bukti pembayaran retribusi perolehan KTP Baru kepada Bendahara Penerima di Instansi Pelaksana. 4. KARTU TANDA PENDUDUK (KTP)PERPANJANGAN/PENGGANTIAN PERSYARATAN : a. Surat Pengantar Pembuatan KTP Perpanjangan/Penggantian dari RT/RW setempat; b. Surat Pengantar dari Kelurahan Setempat; c. Asli KTP yang Lama; d. Fotocopy KK; e. Foto copy Surat Nikah/Kutipan Akta Nikah bagi penduduk yang telah menikah sebelum usia 17 (tujuh belas) tahun; f. Surat Keterangan Kehilangan dari Kepolisian; g. Surat Keterangan/Bukti perubahan peristiwa kependudukan dan peristiwa penting; h. Pas photo ukuran 3 x 2 cm sebanyak 2 lembar dengan ketentuan: 1. Kelahiran tahun ganjil dengan latar belakang warna merah; 2. Kelahiran tahun genap dengan latar belakang warna biru. I. Bukti pembayaran retribusi perolehan KTP Perpanjangan/Penggantian kepada Bendahara Penerima di Instansi Pelaksana.

ungkap pria yang akrab disapa Adam ini, kemarin. Kursus kilat ATLS kali ini, lanjut dia, diikuti oleh 31 dokter umum dari berbagai provinsi di Indonesia, yakni dari Ambarawa, Jambi, Palembang dan Jakarta, serta 20 orang peserta dari Kepri. " Ini suatu mukjizat bisa melakukan pelatihan ATLS dua kali dalam setahun, dan lebih kebetulan lagi peserta terbanyak dari Kepri," tegas dokter IGD ini. Menurut dia, sangat beralasan kalau RSUD Batam berbenah diri menjadi RS trauma centre. Pertama, masalah trauma telah menjadi pembunuh nomor satu di dunia, terutama karena kecelakan lalu lintas dan kecelakaan kerja, serta karena bencana. " Data WHO, masalah trauma (luka karena benturan, red) telah menjadi pembunuh nomor satu mengalahIKUTILAH LOMBA

FASHION SHOW

MENYAMBUT HARI PAHLAWAN! 3 November 2013 di Mall Top 100 Tembesi Hadiah : Uang Tunai, Trophy, Sertifikat, Bingkisan Usia 3-6 tahun : casual merah putih pkl 11.00 WIB SD Kelas 1-3 : batik casual pkl 13.00 WIB SD Kelas 4-6 : casual merah putih pkl 13.00 WIB

Lampiran I : Perda Daerah Kota Batam Nomor 8 Tahun 2013 Tanggal 27 Juni 2013

PENETAPAN TARIF RETRIBUSI PENGGANTIAN BIAYA CETAK KARTU TANDA PENDUDUK DAN AKTA CATATAN SIPIL I. Retribusi di Bidang Palayanan Pendaftaran Penduduk adalah : NO JENIS RETRIBUSI WNI 1 Kartu Keluarga ( KK ) Baru 15,000 2 Kartu Keluarga ( KK ) Penggantian 10,000 3 Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) Baru 20,000 4 Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) Penggantian 10,000 5 Kartu Keterangan Bertempat Tinggal / Surat Keterangan Tempat Tinggal 500,000 6 Kartu Penduduk Sementara / Surat Keterangan Tinggal Sementara 10,000 7 Perpanjangan Kartu Penduduk Sementara / Surat Keterangan Tinggal Sementara 5,000 8 Kartu Identitas Kerja (KIK) 5,000 9 Kartu Identitas Penduduk Musiman -

WNA 1.000.000 100,000 1.500.000 1.000.000 -

II. Retribusi di Bidang Palayanan Pencatatan Sipil adalah : NO PERISTIWA PENTING 1 Akta Kematian yg pelaporannya 0 s/d 30 hari 2 Akta Perkawinan yg pelaporannya 0 s/d 60 hari 3 Akta Perceraian yg pelaporannya 0 s/d 60 hari 4 Akta Pengesahan dan Pengakuan Anak yg pelaporannya 0 s/d 30 hari 5 Akta Ganti Nama yg pelaporannya 0 s/d 30 hari

WNA 50,000 600,000 1.800.000 150,000 100,000

WNI 10,000 300,000 300,000 50,000 -

S p o n s o r b y S AV E R O & www.facebook.com/batambelanjaonline

kan penyakit jantung," katanya. Sebagai perbandingan saja, dalam sehari ada sekitar 2 hingga 5 orang pasien yang ditangani IGD RSUD Batam karena trauma yang diakibatkan kecelakaan lalu lintas dan kecelakaan kerja,serta karena bencana. Kedua, trauma terjadi pada usia produktif, yang terjadi pada usia 0 hingga 44 tahun. Berbeda dengan penyakit jantung yang ratarata menyerang usia 44 tahun ke atas. Ditambahkan oleh dokter Asmoji, posisi Batam yang berada di perbatasan, perlu adanya RS yang bisa menjadi andalan. Sehingga bisa menekan jumlah orang berobat ke luar negeri. " Kita harus bisa menjadi pilihan pengobatan, terutama untuk penangan trauma," katanya. Untuk menuju tujuan tersebut, hal yang paling penting adalah bagaimana tata laksana penanganan pasien. Sehingga bukan saja kesiapan alat keseh a tan, tetapi yang terpenting adalah kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) dan selu ruh komponen yang memadai. " Bicara soal RS trauma centre, bukan hanya kesiapan IGD saja, tapi kesiapan lab, radiologi dan seluruh komponent," ungkapnya. (ays)

Perumahan TIP dalam menyambut hari besar Islam 1 Muharam. Kegiatan ini juga, merupakan suatu agenda pembelajaran bagi warga muslim di perum TIP, agar mereka tidak saja memperingati tahun baru masehi. Tapi, mereka juga harus ingat dengan tahun baru Islam yang menjadi tuntunan dan pembelajaran bagi umat Islam," kata Musofa. H Alvian, selaku pengurus dan pembina Yayasan Masjid Baitussalam TIP mengungkapkan, kegiatan jamaah dan masyarakat yang bernilai positif itu harus mendapat dukungan dari semua pihak. "Kita harus membudayakan di masyarakat, bahwa 1 Muharam itu merupakan

suatu upaya perbaikan diri setiap umat Islam kearah yang lebih baik, yang berdasarkan tuntunan Nabi Muhammad SAW dan wajib kita ikuti," kata Alvian. Momen tahun baru Islam, papar Alvian lagi, bisa dijadikan sebagai ajang introspeksi diri terhadap apa yang telah dilakukan selama satu tahun belakangan ini. Maka, perlu kita bersama-sama merenungkan kembali dan mengejar cita-cita membangun kualitas iman yang baik, menjadi lebih baik lagi," tuturnya. Ketua masjid Baitussalam perum TIP, H Ustario, yang didampingi Wakil Ketua Panitia Gebyar 1 Muharam, H Endi dan Ferri menjelaskan, kegiatan ini fiur untuk kegiatan keagamaan dan tidak

pun, berbuatlah yang terbaik untuk masyarakat," kata ayah empat anak ini. Baginya, organisasi itu bukan sekedar sarana pengabdian, tetapi di organisasi ia merasa belajar banyak hal, karena baginya organisasi juga seba-

gai wadah penempaan diri. Meski segudang kesibukannya di organisasi dan di pekerjaan, namun pria ini selalu punya waktu untuk keluarganya, terutama untuk anak-anaknya ketika hari libur tiba. (ays)

rus disucikan dengan mengasihi Allah dan mengasihi sesama. Dengan demikian menjadi orang Kristiani sejati. Untuk menjadi suci maka harus terus menerus bersatu dengan Tuhan sebagai sumber kesucian. Nunsius mengatakan, gereja telah dimeteraikan dengan Sabda Allah dan sakramen. Di gereja ini setiap pribadi bersama keluarga berkumpul sebagai keluarga, berdoa dan menghayati Injil guna hidup dalam kesucian. Setiap pribadi tidak menjadi suci bila hidup jauh dari sumber kesucian. Gereja adalah Bait Allah yang mengalirkan air yang menyucikan dan membersihkan setiap pribadi. Oleh karena itu Nunsius meminta agar umat harus merawat dan menjaga gereja tetap bersih, rapih dan indah. Jangan sampai gereja yang adalah Bait Allah menjadi seperti pasar seperti dikisahkan dalam injil. Jangan pernah ada acar a y a n g t i d a k l a y a k b e rlangsung di dalam gereja melainkan sebagai tempat doa pribadi maupun bersama, dan liturgi suci. Gereja adalah tempat untuk bersembah sujud kepada Allah dalam perayaan

ekaristi kudus sebab dalam gereja bertakhta Sakramen Maha Kudus. Namun demikian Nunsius mengingatkan agar umat tidak hanya bangga memiliki gereja yang besar dan megah tapi harus mampu menghayati hidup suci dalam keseharian hidup. Setiap umat yang masuk ke dalam gereja untuk mengasihi Allah dan keluar dari gereja untuk mengasihi sesama. Gereja dikuduskan sekaligus menguduskan umat, gereja menjadi jantung yang mengalirkan darah ke seluruh tubuh sehingga umat mampu hidup seturut Sabda Allah. Nunsius mengatakan, Gereja Maria Bunda Pembantu Abadi (MBPA) secara khusus menghormati Bunda Maria yang turut menghadirkan dan memperkenalkan Tuhan Yesus ke dunia sekaligus membantu pengikut-pengikut Kristus menuju Yerusalem Surgawi. Setelah pentahbisan dan perayaan ekaristi, Nunsius dan Uskup bersama dengan Wakil Gubernur Kepulauan Riau Soerya Respationo menandatangani prasasti gedung baru Gereja Paroki MBPA Batuaji. (nic/ded)

melakukan aksi demo ke DPRD, Pemko dan BP Batam. Sebelumnya, PT Kezia Graha Mas melalui kuasa hukumnya Hartono,SH berjanji akan membangun dua jalur jalan utama sementara menuju perumahan Artha Guna Lestari, dalam waktu dekat ini. Setelah itu baru dibangun jalan permanen oleh Dinas PU Kota Batam. Janji PT Kezia Graha Mas tersebut terungkap saat pertemuan dengan tokoh masyarakat perumahan Artha Guna Lestari di Fasum perumahan itu beberapa bulan lalu. Pertemuan tersebut dihadiri Kapolsek Sagulung AKP Eddy Buce serta perwakilan dari Dinas PU Kota Batam Salimin. Kuasa Hukum PT Kezia

Graha Mas, Hartono SH mengatakan akan secepatnya membangun akses jalan ke perumahan tersebut. Karena itu sudah menjadi kewajiban pengembang. Paling tidak ada tiga point yang disepakati dalam pertemuan tersebut. Pertama, Dinas PU Kota Batam akan mengaspal jalan utama dari simpang Tahu Sumedang langsung menuju ke SMPN 21 Batam. Kedua, PT Kezia akan membangunan drainase dan membuat batu miring di sekitar proyek yang sedang dikerjakan. Dan ketiga, Dinas PU akan memagar kolam atau rawa yang terdapat di depan perumahan tersebut untuk keselamatan anak-anak di kawasan itu. ***

Dari Halaman 9

Gereja Katolik tandai penyerahan kunci dari ketua panitia pembangunan kepada Uskup Pangkalpinang yang selanjutnya menyerahkan kunci kepada Pastor Paroki MBPA. Acara dilanjutkan dengan pengguntingan pita di pintu gereja oleh Nunsius dan Uskup Pangkalpinang disaksikan 40 iman konselebran serta ribuan umat Kristiani. Dubes kemudian memberkati pintu gereja dan membuka pintu serta mengajak seluruh umat masuk ke dalam gereja. Acara dilanjutkan dengan misa agung, relikwi Santo Fransiskus Xaverius, menahbiskan altar, mengurapi altar, 12 salib dan dinding gereja, mendupai altar dan gereja, penerangan altar dan gereja, perayaan ekaristi dan pemberkatan Tabernakel. Nunsius dalam kotbahnya mengatakan, perayaan ekaristi yang diadakan tidak hanya sebagai gereja lokal melainkan bersatu dengan St Petrus, Paus Fransiskus serta seluruh gereja di dunia dan gereja yang sudah ada di surga. Menurut Konsili Vatikan Kedua, liturgi yang berlangsung di dunia ini mengikuti liturgi Kota Suci Yerusalem Surgawi. Oleh karena itu, umat ha-

Dari Halaman 9

Warga Tetap gunan itu telah mengganggu masyarakat sekitarnya. " Kalau bicara aturan mungkin mereka bisa menang. Tapi kita sekarang bicara dampak dari pembangunan itu. Karena akibat pembangunan itu, akses jalan warga jadi tertutup. Kemudian, saluran air jadi semakin sempit sehingga air dengan mudah meluap ke rumah warga setiap turun hujan," katanya. Ia pun tak tahu lagi harus berbicara apa terkait pembangunan ruko itu. Pihak pengembang tetap membandel meskipun sudah diprotes berkalikali. Saat ini, warga masih memantau pembangunan ruko tersebut. Jika pihak pengembang tetap tidak memperduli protes warga, mereka akan

Dari Halaman 9

Kalau Kupon kan palunya sebagai upaya menenangkan pengunjung, dan juga menegur para pihak. "Ini persidangan, bukan warung kopi atau praktek perjudian, harap seluruh pengunjung bisa tenang," tegur Budiman kepada pengunjung sidang. Budiman juga sempat menegur kuasa hukum termohon dan pemohon, gara-gara bertanya bukan pada materi persidangan, tetapi lebih pada pokok perkaranya. "Saya ingatkan, temanteman tak perlu bertanya apakah itu judi atau bukan, tapi fokus pada keabsahan protap penggeledahan, penangkapan, penyitaan dan penahanan," tegasnya. Sementara itu, kuas hukum Rosano Cs, Yosep Koten mengatakan bahwa kliennya Ahmad Rosano hanya sebagai investor, bukan penanggungjawab. Sehingga ia tidak seharusnya dipertanggungjawabkan dalam kasus ini. Apa lagi menurut dia, un-

ada tedensi politik sama sekali ataupun untuk memperkenalkan para Calon Legislatif tahun 2014 mendatang. Kegiatan ini dimulai Sabtu (2/11) ini, ujar Ustario, kegiatan akan terfokus pada kegiatan anak-anak TPQ berupa perlombaan cerdas cermat, lomba da'i cilik, lomba azan, lomba shalawat nabi, lomba hafalan surah pendek dan do'a harian, lomba busana muslim/muslimah serta lomba mewarnai. "Untuk acara puncak, diselenggarakan pada hari Minggu (3/11) sore. Ustadz Drs H Wijayanto, MM akan hadir sebagai penceramah di tengah-tengah kita. Beliau memang kita undang atau datangkan secara khusus dari Yogyakarta, seperti peringatan 1 Muharamm," katanya. (vnr)

Dari Halaman 9

Perjuangkan Masyarakat ini juga menjadi Direktur CV. Ethnic Batam Indonesia Menurut suami Dra Wilda Latief ini, kegemarannya berorganisasi selaras dengan motto hidupnya untuk selalu berbuat yang terbaik untuk masyarakat. " Dalam kesempatan apa-

10

dian diberikan secara gratis bukan dibeli, dan didapat karena membeli minuman. Sehingga perlu dipertanyakan dimana letak unsur judinya. Kenapa tidak disalahkan mensos, kita beli minuman kemudian diberikan undian. " Yang terpenting lagi, dalam undian tersebut diatur oleh aturan Kemensos, sehingga harusnya Mensoslah yang digugat," katanya. Hal ini terungkap dari kesaksian Farid, bahwa setiap beli minuman baru diberi kupon undian. Bukan membayar sejumlah uang untuk mendapatkan kupon. "Hadiah semua barang, tak ada uang," katanya. Dalam persidangan itu, Yosep juga mempertanyakan ke saksi apakah petugas yang menggeledah menggunakan seragam? Semua saksi mengatakan tidak menggunakan seragam, alias berpakaian bebas. "Tak ada yang memperkenalkan diri dari kepolisian, dan juga tak ada identitas-

nya," ungkap Yosep. Sementara itu, Kuasa Hukum Polda Kepri, Kompol Yos Guntur dan rekan-rekannya dalam pertanyaannya menegaskan bahwa mereka memperkenalkan diri saat melakukan penggeledahan, bukan seperti yang dituduhkan oleh Rosano Cs. " Kami dari Kepolisian, jangan bergerak," ujar Yos Guntur menirukan ucapannya. Begitu juga saksi dari Kepolisian, Oksi Yuda dan Hendri Sukma menegaskan bahwa mereka masuk ke hiburan malam itu dengan membawa surat tugas (Spintgas). " Surat tugas kami tidak khusus, tapi berlaku umum dan dikeluarkan Polda Kepri," ungkap Oksi. Akibatnya terjadi perdebatan, dan berkali-kali harus ditengahi majelis. Sesuai rencana, Pra-peradilan ini akan dilanjutkan pada Senin (4/11) mendatang. (ays)


CMYK

Hukum dan Kriminal

Sabtu, 2 November 2013

11

Ketua DPRD Batam Dipolisikan Terkait Utang Rp200 Juta BATAM (HK) — Ketua DPRD Kota Batam, H Surya Sardi, ST,MM dilaporkan ke Polresta Barelang, terkait kasus dugaan tidak membayar utang senilai Rp200 juta yang sudah jatuh tempoh. Ali Mahmud Liputan Batam Terkait kasus ini, sebagai korban atas nama Rahmad Fahrizal Siregar melalui kuasa hukumnya Juhrin Pasaribu bersama Binhot Manalu melaporkan Surya Sardi yang juga sebagai Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri ini, lantaran selama empat tahun dari Agustus 2009 tidak dapat mengembalikan uang pinjaman milik korban. Menurut kuasa hukum korban, Juhrin Pasaribu didampingi Binhot Manalu, Surya Sardi terpaksa dipolisikan karena tak punya itikad baik mengembalikan

duit tersebut. "Karena tidak ada itikad baik untuk mengembalikan, maka kita laporkannya (Surya Sardi) ke polisi. Dan uang dipinjam oleh terlapor sebesar Rp200 juta," jelas Juhrin, Jumat (1/11). Juhrin mengatakan, kliennya mengantongi cukup bukti dalam perjanjian pinjam meminjam uang tanpa penyerahan jaminan di notaris Arunee Olivia Depari pada Agustus 2009. Bahwa dalam butir 1 dan 2 perjanjian, terlapor menyatakan akan melunasi pin-

jaman Rp200 juta setahun kemudian atau Agustus 2010. Namun sampai saat ini, terlapor tidak memenuhi perjanjiannya. Ditambahkan Binhot, kliennya juga sudah berupaya menghubungi terlapor baik melalui via telepon maupun pesan singkat (SMS) guna memenuhi kewajibannya, namun tak kunjung terealisasi. "Dia (terlapor) selama ini hanya janji-janji saja dan tidak terealisasikan. Akibatnya klien kami menjadi bosan dengan apa yang dijanjijanjikan oleh terlapor," tandasnya. Surya Sardi dilaporkan sekitar pukul 14.30 WIB tentang tindak pidana dugaan penipuan dan atau penggelapan nomor LP-B/1245/XI/ 2013/Kepri/SPK-Polresta Barelang tertanggal 1 November 2013. "Yang menerima laporan kami adalah Brigadir Reldo Pakpahan. Kasus ini sedang dilidik unit V Satreskrim Polresta Barelang," ujar Bin-

hot Manalu. Siapkan pengacara Terkait kasus ini, Ketua DPRD Kota Batam, H Surya Sardi saat dikonfirmasi menyatakan segala urusannya dengan pihak pelapor sudah diselesaikan, dan lengkap dengan bukti-bukti serta saksi. "Kalau soal itu, sudah selesai semuanya. Saya punya bukti dan saksi-saksi. Dan ini kita tahu bersama, bahwa tahun ini merupakan tahun politik. Jadi bisa saja, ini sengaja dimanfaatkan oleh orang-orang tertentu," tandas Surya Sardi. Guna menyikapi atas laporan tersebut, pihaknya akan menyiapkan pengacaranya. "Nanti bicarakan saja dengan pengacara saya. Kita lihat saja nanti. Kalau ada unsur pencemaran nama baik, maka melalui pengacara saya untuk melaporkan balik," ungkap Surya Sardi sembari enggan menyebutkan nama pengacaranya yang akan disiapkan nanti.***

Belajar Selalu Senyum, Walau Dalam Kehancuran Pesan Terakhir Maria BATAM (HK) — Maria Sui Mui (45), korban yang diduga dibunuh secara sadis oleh sang sekurity, Selasa (26/10) ini, dikenal sebagai sosok yang ramah dan memiliki banyak teman. Sehari-hari, ibu tiga anak ini merupakan karyawan asuransi Prudential di komplek Raffles City Blok A 2B 5,6 dan 7, Batam Centre, Kota Batam. Sebelum kejadian yang sempat menghebohkan warga Batam, khususnya di Perumahan Grand Land, Batam Centre, korban masih masuk bekerja seperti biasanya. Tak ada tanda-tanda aneh di diri korban maupun dimata teman-teman sekantornya. "Senin kemarin dia (korban) masih masuk kerja seperti biasanya," kata sekuriti di tempat korban bekerja, Dakhi kepada wartawan, Jumat (30/ 10).Dakhi mengatakan, Maria merupakan sosok perempuan yang memiliki banyak teman dan ramah. Hal yang

sangat wajar bagi seorang karyawan asuransi yang berhubungan dengan banyak custamer. "Dia itu agen, masih ada leader (atasan) dia di kantor ini,"ungkapya. Sementara itu, pihak perusahaan dan teman-teman sekerja korban memilih bungkam ketika dikonfirmasi wartawan tentang sosok keseharian Maria di tempatnya bekerja. "Kalau mau konfirmasi ke pimpinan saja, kami tak berhak memberi keterangan," kata seorang karyawan. Sementara ZZ yang diduga membunuh Maria, merupa-

MARIA Sui Mui, saat bermesraan bersama ZZ, teman dekatnya sebelum tewas dibunuh di rumah kontrakannya. PARIADI/HALUAN KEPRI

kan teman dekat korban yang sudah mempunyai istri dan 2 orang anak.Sebelum ditemukan tewas,kata sumber yang merupakan teman dekat korban , di dalam kamar rumahnya, Maria banyak mengungkap isi hatinya lewat akun pribadinya di jejaring sosial facebook (FB). Salah satunya diunggah korban pada tanggal 16 Oktober 2013 lalu sekitar pukul 12.32 WIB, saat itu korban menuliskan isi hatinya yang berisi, "Belajar selalu tersenyum, walau dalam kehancuran". Tak hanya menuliskan isi hati, korban juga mengunggah foto kemesraannya dengan teman lelakinya berinisial ZZ, foto tersebut diambil pada awal tahun 2013, lokasi foto-

foto itu diambil di daerah KTM Resort dan Jembatan Barelang."Dia (ZZ) itu orangnya penyayang,tapi dia sosok yang nekad dan keras. Namun tertutup dengan penampilannya yang dingin," kata sumber salah satu teman dekat ZZ, Masih kata sumber, ZZ sendiri merupakan sosok pria yang menyukai wanita yang lebih tua. "Dia tipe pria yang suka janda, jika dia sudah suka pasti harus dapat. Sama seperti sosoknya yang nekad itu," lanjut sumber tadi. Menurut sumber lain, teman lelaki Maria Sui Mui (45), berinisial ZZ itu diketahui sudah mempunyai seorang istri dan dua orang anak dan tinggal di Pekanbaru, Riau. (pariadi)

KORBAN KECELAKAAN — Wandi, Siswa Kelas 2 SMAN 8 Bengkong Sadai, Batam saat dirawat di RSBK, Seraya Batam, setelah ditabrak lori pada Kamis (31/10). Wandi akhirnya meninggal dunia, Jumat (01/11). PARIADIA/HALUAN KEPRI

Ditabrak Lori, Siswa SMAN 8 Meninggal BATAM (HK) — Wandi (17), siswa kelas 2 SMAN 8 Bengkong Sadai, Batam akhirnya meninggal dunia, setelah sempat dirawat di ruangan IGD Rumah Sakit Budi Kemuliaan (RSBK), Seraya Batam. Korban ditabrak mobil Lori BP 9549 ZD yang dikemudikan Marihot di Simpang Regata Batam Centre, Kamis (31/10) sore. Tampak puluhan siswa siswi SMAN 8 melayat di RSBK melihat kondisi korban. Tidak hanya para siswa, para guru-guru juga ikut melayat. Informasi di lapangan, setelah ditabrak mobil lori, kondisi Wandi hingga koma setelah motor yang dijokinya bertabrakan dengan lori. Akibat tabrakan itu, motor Honda Tiger BP 2008 RM yang ditungangi korban mengalami rusak berat. Meski sopir lori sempat kabur, namun teman korban mengejar, hingga sopir lori naas itu berhenti dan mengantarkan korban ke rumah sakit. "Sejak kejadian, Wandi masih dalam keadaan kritis. Dia (Wandi) dirawat di ruangan IGD RSBK, tubuh Wandi tidak bergerak sama sekali. Luka-luka di sekujur tubuhnya masih mengeluarkan darah segar. Di paha kiri terdapat luka koyak, begitu juga di bagian betis kiri. Luka paling mengenaskan terdapat di kepala. Wajahnya luka robek karna terjadi benturan ke aspal," ujar tegar, salah satu rekan korban kepada Haluan Kepri, Jumat (1/11). Dikatakan Tegar, menjelang malam kondisi Wandi masih belum berubah. Puluhan rekan-rekan Wandi masih menunggu di luar IGD. Satu persatu kerabat Wan-

CMYK

di juga berdatangan. Tegar mertupakan teman satu kelas dengan Wandi yang sore itu tampak sangat terpukul dengan kecelakaan yang menimpa Wandi. Betapa tidak, sebelum kecelakaan terjadi, Wandi sempat bertukar motor dengannya. "Kami mau pulang lewat simpang Regata. Selama perjalanan pulang, Wandi meminta saya untuk tukar pakai motornya," ujar Tegar. Saat tiba di Simpang Tiga Regata, Wandi bermaksud hendak berbelok ke kiri menuju Batamcentre. Namun naas , tibatiba muncul sebuah truk lori pasir berwarna biru meluncur ke arah Wandi. Tabrakan tidak bisa dihindari. Motor yang dikendarai Wandi ringsek, sedangkan Wandi terlempar ke badan jalan. Mengetahui terjadi tabrakan, sopir lori, Marihot langsung kabur dengan kecepatan tinggi. Melihat hal itu, Tegar yang sejak tadi mengetahui kejadian itu, tidak punya pilihan lain kecuali mengejar sopir truk itu. "Saya kejar mobil itu sampai 500 meter, saya bilang sama dia (sopir) agar mau menolong orang yang sudah ditabraknya,"ungkap Tegar. Meski sempat beralasan hendak mengantarkan barang ke Bengkong Baru, Tegar tetap ngotot dan sang sopir naas akhirnya balik kanan dan mengantarkan korban ke RSBK. Tiba di rumah sakit, anggota Satlantas Polresta Barelang mendata korban. Lalu mobil lori beserta sang sopir, dibawa ke Mapolresta Barelang. (cw81)

Editor:Ali Mahmud , Layouter:Novrizal


Lingga Parpol Wajib Laporkan Dana Kampanye Sabtu, 2 November 2013

12

Baru Tujuh Parpol yang Sudah Lapor LINGGA (HK) — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lingga mengingatkan seluruh partai politik (Parpol) dan Calon Legislatif (Caleg) agar melaporkan dana kampanye untuk pemilihan umum (Pemilu) 2014. Sampai saat ini, baru 7 dari 12 partai peserta pemilu yang sudah melaporkan terkait dana kampanye ke KPU. Nofriadi Putra Liputan Lingga Ketua KPU Kabupaten Lingga, melalui Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Lingga, Irham, mengatakan sampai saat ini baru sekitar tujuh (7) Partai Politik yang sudah melaporkan saldo awal dana kampanye parpol sekaligus dengan nomor rekening khusus di Bank Umum milik masing-masing parpol. “Kita tidak menyebutkan parpol yang belum melaporkan nomor rekening dan dana kampanye. Namun, sampai saat ini baru ada 7 parpol yang sudah melaporkan dana awal kampanyenya. Yang belum melaporkan sebanyak 5 parpol lagi,” ungkap Irham, Kamis (31/10). Dikatakannya, bagi parpol yang belum menyerahkan atau melaporkan dana kampanye tersebut akan disurati oleh KPU Lingga. Memang

sesuai aturannya, bahwa untuk pelaporan saldo awal oleh masing-masing parpol dan masing-masing caleg itu pada tanggal 27 Desember 2013 sesuai dengan Surat Edaran KPU No 713/KPU/ 2013 tentang pedoman pelaporan dana kampanye KPU, jelasnya. Selain melaporkan dana awal kampanye, lanjut Irham, masing-masing Parpol dan Caleg juga harus melaporkan sumbangan dana dari pihak ketiga baik berupa uang, barang dan jasa, serta secara perorangan maupun secara kelembagaan atau badan usaha Kemudian Caleg dan parpol juga menyerahkan rekapan sumber dana dan no rekening khusus di bank umum yang ada ke KPU, jelasnya. Dikatakannya, untuk pelaksanaan kampanya sudah mulai setelah 3 hari setelah masing-masing parpol ditetapkan sebagai peserta

pemilu. Sehingga terkait dana kampanye tersebut, lanjut Irham sudah diatur dalam Undang-Undang No 8 Tahun 2012 pasal 138 ayat 1 tentang jumlah bantuan pihak perseorang kepada masing-masing parpol atau caleg tidak lebih dari satu miliar. Sedangkan jumlah dana kampanye dari badan usaha atau pihak lain kelopok badan usaha non pemerintah tidak boleh lebih dari 7,5 miliar, jelasnya. “Kelebihan dana kampanye tersebut, tidak boleh digunakan dan wajib dilaporkan ke KPU sebelum 14 (empat belas) hari berakhir masa kampanye, “ ungkapnya. Dikatakannya,sesuai aturan tersebut, bagi parpol yang tidak melaporkan dalam batas yang sudah ditentukan akan dibatalkan. Begitu juga hal tersebut akan di audit akuntan publik. Kemudian, bagi peserta pemilu baik itu parpol dan Celeg tidak diperbolehkan untuk menggunakan dana dari pihak asing, Pemda, BUMN/BUMD Perusahaan Desa, dan Badan Usaha Milik Desa, jelasnya. “Dalam waktu dekat kita akan mengadakan sosialisasi dana kampanye dan pelaporan tersebut. Serta KPU akan kembalikan laporan dana kampanye yang tidak lengkap untuk diperbaiki,” imbuhnya. ***

Kader Posyandu Ikut Pelatihan LINGGA (HK) — Sebanyak 96 orang Kader Posyandu, Polindes dan Pukesmas Pembantu (Pustu) dari 13 desa dan 1 kelurahan se-Kecamatan Singkep Barat mendapat pelatihan pendataan POMP- Filariasis, dari bidang P2M Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga. Kegiatan berlangsung sehari di ruang pertemuan Hotel Prima Iin Dabo, Kamis (31/10). Harli, Kepala Seksi (kasi) P2M, Dinkes mengatakan tujuan pelatihan agar para kader posyandu tidak salah

mendata, sehingga nantinya dalam membagikan obatnya lebih tepat sasaran sesuai ketentuan. Pelatihan tersebut melibatkan sejumlah naras sumber diantaranya, Kepala Puskesmas Kecamatan Singkep Barat, dr Bukit Tua dan Riyanto Gultom. Pelatihan untuk para kader di-Kecamatan Singkep Barat, merupakan pelatihan terakhir, sementara untuk kecamatan lainnya di wilayah Kabupaten Lingga sudah

rampung di selesaikan secara tahapan, dan target pendataannya harus selesai 6 hingga 10 hari per kecamatan. Harli mengatakan pembagian POMP-filariasis itu sendiri akan dibagi pada tanggal 12 November mendatang, bertepatan dengan hari Kesehatan Nasional, dan di bagikan kepada 106 orang kader posyandu dari 167 pos yang tersebar di Kabupaten Lingga, serta penyaluran obat ke masyarakat di gelar selama 1 bulan penuh. (jfr)

HUMAS PEMKAB LINGGA

FOTO BERSAMA — Bupati Lingga, H Daria (tengah), Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Kamaruddin Ali, Letkol Inf Andi Asmara Dewa, dan Puji Santosa SH, Camat Lingga Timur Abdul Kadir dan sejumlah aparatur TNI dan Polri saat foto bersama di depan lapangan serba guna M Shaleh, Desa Keton yang dibangun melalui TMMD, Selasa (29/10).

Kegiatan TMMD di Desa Keton Berakhir Terimakasih Kepada TNI LINGGA (HK) — Kegiatan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Keton sudah berakhir, ditandai acara penutupan dilakukan Bupati Lingga, H Daria, Selasa (29/10). Selama kegiatan berlangsung, sejumlah fasilitas umum yang dibangun oleh TMMD di desa tersebut. Diantaranya pembangunan berupa fisik, pelebaran jalan seukuran 1,5 meter dengan panjang 600 meter sekaligus pemasangan gorong-gorong. Pembangunan lapangan serba guna Desa Keton, pembangunan musholla, pembangunan gerbang desa, dan pengecetan masjid dan sekolah dasar di Desa Keton. Kepala Desa Keton M Rais, menuturkan rasa terima kasih terhadap kegiatan dan apa yang telah di bangun TNI di Desa Keton. Sehingga, Desa Keton tidak seperti desa tertinggal lagi. Karena, jalur utama atau urat nadi perekonomian

Safari Berburu Resmi Dibuka LINGGA (HK) — Bupati Lingga H Daria, secara resmi membuka pelaksanaan safari berburu babi di Desa Kudung. Pembukaan dilakukan di ruang pertemuan Hotel Lingga Pesona, Jumat (2/10/2012). Pelaksanaan berburu akan dilakukan di Desa Kudung, Kecamatan Lingga Timur. Peserta berburu dari Satuan Brimob Polda Kepri sebanyak 12 orang dengan menggunakan senapang angin sebanyak 11 pucuk senjata. Kemudian, juga menggunakan senjata jenis Serdu

SS 1 sebanyak 10 pucuk. Kegiatan tersebut melibatkan masyarakat dan juga Perbakin Kepri. Dalam sambutannya, Bupati Lingga H Daria, mengatakan bahwa safari berburu merupakan salah satu wisata minat khusus, selain wisata yang ada di Kabupaten Lingga, seperti baru-baru ini yang digelar lomba mancing di Desa Tanjung Keriting. Bahkan, beberapa wisata alam lainnya, seperti wisata mendaki gunung dan wisata pantai. “Manfaatnya selain berwi-

sata, juga mengurangi hama babi. Sehingga dapat membantu masyarakat dalam memerangi hama babi yang meresahk petani,” imbuhnya. Dikatakannya, sebagaimana di ketahui, memang di Kabupaten Lingga banyak perkembangan hewan babi yang awalnya memang tidak diganggu masyarakat. Namun, akhir-akhir ini, babi tersebut sudah banyak menyerang tumbuhan pokok dan tanaman petani, seperti di Bukit Harapan, kawasan SP 1, 2, 3 begitu juga di Desa Kudung.

Disarankannya, kepada masyarakat yang ada disekitar lokasi agar berhati-hati, karena berburu babi ini menggunakan senjata berburu. Supaya tidak terjadi kecelakaan buru yang menimpa masyarakat, jelasnya. Sementara itu, Kapolres Lingga AKBP Puji Santosa, SH. mengatakan bahwa ide pelaksanaan berburu babi atau safari berburu ini dikarenakan terjadinya peristiwa Lakalantas yang menimbulkan korban di kawasan Polisi Sektor Daik, Lingga. Berawal dari kejadian

masyarakat telah lebar dan lancar yang memudahkan masyarakat Desa Keton untuk menjual hasil usahanya baik itu hasil usaha sagu, maupun hasil tangkapan nelayan di Desa Keton untuk di jual ke Kota Daik. “Mewakili masyarakat Keton, kami sangat berterima kasih terhadap TNI yang membangun Desa Keton.Begitu juga kepada Pemda. Hasilnya sangat memuaskan,” jelasnya. Dikatakannya, bukan saja pembangunan fisik yang telah ditinggalkan TNI melalui TMMD, namun juga pembangunan yang sifatnya membangun mental masyarakat, seperti semangat gotong royong, penyuluhan bela negara, serta penyuluhan kebersihan dan keseahatan lingkungan juga terangnya. Sebelumnya, Komandan Kodim 0315 Bintan Letkol Inf Andi Asmara Dewa, menuturkan selain membangun dan melaksanakan pro-

tersebut, maka dalam rangka memperingati HUT Brimob ke-68th sekaligus bekerjasama dengan Pemkab Lingga yang juga memperingati HUT Kabupaten Lingga yang ke-9 maka kegiatan safari berburu tersebut dapat digelar. Dikatakannya, sebelumnya kegiatan ini juga melibatkan beberaupa penghobi berburu babi dari Batam, namun di karenakan di Batam terjadi demo, sehingga sejumlah peserta ada yang tidak hadir. Sehingga, kegiatan kali ini diikuti oleh Sat Brimob, Perbakin, Polres dan masyarakat, terangnya. “Disamping menyalurkan hobi,kegiatan ini juga

gram inti, TMMD juga membangun fasilitas yang diminta langsung oleh masyarakat Desa Keton, seperti membangun lapangan futsal dan membantu membangun musholla bagi warga Desa Keton. “Pelaksanaan dan penutupan sesuai dengan jadwal dari tanggal 16-29 Oktober 2013. Insya Allah untuk program inti dan tambahan selesai semua,” ungkapnya. Dilanjutkannya, sesuai moto TNI, bagaimana pun masyarakat bersama TNI akan menjadi kuat, begitu juga sebaliknya, TNI bersama dengan masyarakat akan menjadi kuat. Namun, TNI dan masyarakat tidak bersama-sama akan menjadi lemah,jelasnya. Dilaporkan, upacara penutupan TMMD di Desa Keton pada Selasa Pagi (29/ 10) berlangsung dengan hikmat. Upacara yang diikuti oleh pasukan upacara oleh TNI peserta TMMD, juga diikuti oleh pasukan dari Polres Lingga. Serta pada pelaksanaan upacara penu-

dapat mengurangi hama babi yang merusak tanaman masyarakat,” ungkpanya. Ditempat yang sama, Kaden A Pelopor Sat Brimob Polda Kepri, Kompol Laoli, mengatakan teknis pelaksanaan berburu akan di lakukan malam ini, Jum’at (2/11).Dengan jumlah peserta yang akan mengikuti sebanyak 30 orang yang melibatkan Perbakin, dan juga masyarakat Desa Kudung. “Pelaksanaan selama 3 hari, hari ini, Sabtu dan Minggu. Nanti hewan buruan akan di kubur agar tidak menimbulkan limbah,” ungkapnya. Pantauan di lapangan, kegiatan pembukaan safari

tupan dipimpin langsung oleh BUpati Lingga H Daria. Dalam kesempatannya, Bupati Lingga, juga menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan TMMD di Desa Keton oleh sejumlah TNI. Sehingga hasilnya langsung dapat dimanfaatkan dan digunakan sebaik mungkin oleh masyarakat Keton untuk kesejahteraan masyarakat Keton kedepan. Turut hadir pada pelaksanaan upcara penutupan TMMD di Desa Keton, Ketua DPRD Lingga, H Kamaruddin Ali, Kapolres Lingga, Puji Santosa SH, perwakilan dari Lanal Dabo, Kejari, serta ketua Dharma Wanita Kabupaten Lingga, Hj Syarifah Rosemawaty. Camat Lingga Timur Abdul Kadir. Selain itu, sejumlah tokoh masyarakat dan pemuda Keton, serta Kepala SKPD Sekabupaten Lingga juga turut menghadiri pelaksanaan upacara penutupan TMMD yang ke-91 di Desa Keton, Kecamatan Lingga Timur, Kabupaten Lingga.(put)

berburu tersebut dihadiri oleh sejumlah Kepala SKPD dan sejumlah tokoh masyarakat. Turut hadir Dandim 0315 Bintan Letkol Inf Andi Asmara Dewa, serta beberapa peserta. Camat Lingga Timur Abdul Kadir, danKepala Bank Riau Kepri Daik Lingga M Jamil, serta Kapolsek Daik, Lingga Hendriyal. Selian itu, Sat Brimob Kepri juga menyerahkan bantuan kepada tiga sekolah SD yakni SD 032 Lingga, SD 019 Kudung, dan SD 110, yang ada di Lingga Timur dan satu kepada kepala desan Kudung. Masing-masing mendapat 1 unit berupa alat media berupa komputer.(put)

Editor: Ali Mahmud, Layouter: Syahrial Anwar


Natuna

Sabtu, 2 November 2013

SERAHKAN BUKU — Ketua DPRD Natuna, Hadi Candra menyerahkan buku APBDP kepada Bupati Natuna, Ilyas Sabli disamping kedua Wakil Ketua DPRD.

13

FATHURRAHMAN/HALUAN KEPRI

APBD Turun Rp101,62 Miliar Penyampaian Nota Keuangan APBD 2013 RANAI (HK) — DPRD Natuna Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Nota Keuangan APBD 2013 di ruang sidang paripurna DPRD Kabupaten Natuna, Jumat (1/11). Fathurrahman Liputan Natuna Dalam pembukaannya Ketua DPRD Natuna Hadi Candra mengatakan, pada

kesempatan itu DPRD Natuna akan mendengarkan penyampaian pidato nota keuangan pemerintah tentang Rancangan APBD 2013. “Pada kesempatan yang

baik ini, kita akan bersamasama mendengarkan RAPBP 2013 ini,” kata Candra seraya mempersilahkan kepada Bupati Ilyas Sabli untuk membacakan pidato nota keuangan tersebut. Bupati Natuna, Ilyas Sabli dalam pidato nota keuanganya menyampaikan bahwa total APBD 2013 sebesar Rp1,6 triliun. Namun di-

Uji Coba Sawah Sudah Dimulai RANAI (HK) — Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Natuna, Darmansyah mengatakan, proses uji coba pembukaan lahan di Kabupaten Natuna sedang berjalan, bahkan di tengah peroses ini sudah banyak petani yang panen berbagai jenis tanaman. Pemerintah Kabupaten Natuna dalam hal ini Distanak Kabupaten Natuna telah menggelontorkan dana kepada para petani yang memiliki lahan untuk bertanam padi, jagung dan kedelai. Dalam uji coba ini pemerintah hanya memberikan dana untuk bertani sentara para petani yang menyediakan lahannya untuk bertani. “Sekarng ujicoba itu sedang berjalan, jadi program ini melibatkan petani dan pmerintah, pemerintah memberikan dana dan petani menyiapkan lahan dan mengerjakannya,” ka-

ta Darmansyah melalui telepon, Jumat (1/11). Dijelaskan Darmansyah, untk lahan tanaman kacang dan kedelai sudah dicoba pada lahan seluas 25 dengan anggaran dana perhektare sebesar Rp925.000 (sembilan ratus dua puluh lima ribu rupiah). Kemudian untuk tanaman jagung juga sudah dicoba pada lahan seluas 50 hektare dengan anggaran dana Rp.950.000 (sembilan ratus dua puluh lima ribu rupiah) per hektare. Sedangkan untuk tanaman padi sudah dilakukan ujicoba di atas lahan seluas 200 hektare dengan anggaran dana sebesar Rp2.750.000 (dua juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) per hektare. Sedangkan yang belum dilaksanakan ujicobanya di atas lahan yang tersisa tinggal 400 hektare dan rencananya akan dialokasikan ke

wilayah Bunguran Utara. Sedangkan yang sudah dialokasikan ini terdapat di Bunghuran tengah dan Bunguran Barat. “Jadi sebagian sudah jalan, sisanya tinggal 400 hektare yang belum dilaksanakan dan ke depan kita akan alokasikan ke wilayah bunguran utara, dan yang sudah jalan ini, banyak sekali di antara petani kita yang sudah panen,” ujar Darmansyah. Ke depan tambahnya lagi, pemerintah akan menambah jenis bantuan kepada petani berupa sarana pertanian yang meliputi, Hidropiler, pengolahan kompos dan lain sebagainya sehingga mereka dapat meningkatkan kualitas pertanian Natuna ke depannya. Dan ia berharap, dengan adanya ujicoba ini, cita-cita pemerintah akan terciptanya kemandirian petani dan swasembada beras di daerah bisa terwujud. (cw61)

Persoalan Anak Tanggung Jawab Bersama RANAI (HK) — Persoalan anak merupakan persoalan sosial, karenanya semua pihak mesti mengambil peranan masing-masing. Demikian dikatakan Kepala BPPKB Kabupaten Natuna, Tina Riauwita memlalui Kasi Pemberdayaan Perempuan BPPKB Kabupaten Natuna, Yuli Ramadanita saat ditemui di kantornya, Jumat (1/11). Ita mengatakan, masalah anak bukan hanya tanggungjawab orang tua dan keluarga serta bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja. “Masalah anak bukan masalah siapa-siapa, tapi

lebih dari itu masalah ini adalah masalah kita bersama, semua kita harus mengambil peranan masing-masing, perang keluarga bagaimana, guru bagaimana, masyarakat bagaimana, pemerintah dan penegak hukukm pun mengambil peranannya masing-masing,” katanya. Dengan demikian, Yuli berharap dan menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa proaktif mengambil peran masing-masing dalam urusan perkara anak dimaksud. Ia mengatakan, hingga saat ini BPPKB Kabupaten Natuna berupaya keras mem-

berikan pemahaman terhadap persoalan dan fungsi masing-masing terhadap persoalan itu, terutama sekali pemberian pemahaman hukum kepada masyarakat Kabupaten Natuna secara keseluruhan melalui berbagai pelatihan dan bimbingan. “Ya kita terus berupaya memberikan sosialisasi kepada masyarakat, sehingga mereka dapat memahami fungsi masing-masing dalam penyelesaian dan pengentasan persoalan anak ini, dan terutama sekali dari sisi hukum dan tata caranya,” pungkasnya. (cw61)

penghujung tahun ini anggaran tersebut mengalami perubahan menjadi Rp1,5 triliun. Dengan demikian, tambah Bupati Ilyas, APBD Kabupaten Natuna pada 2013 ini mengalami penurunan sebesar Rp101,62 miliar. “Kita benar mengalami penurunan anggaran pada tahun ini, dan penurunan itu sekitar Rp. 101,62 miliar, sehingga dengan terjadinya perubahan ini maka total

anggaran pada 2013 ini sebesar Rp 1,5 triliun dari total 1.6 triliun, Demikian pidato nota keuangan ini saya sampaikan untuk selanjutnya dibahas oleh dewan yang terhormat” katanya. Dijelaskan Bupati Ilyas, pengurangan anggaran ini terjadi karena adanya perubahan Peraturan Menterei Keuangan (PMK) tentang dana perimbangan pusat dan daerah di bidang DBH Migas pada pertengahan 2013 ini.

Yang mana, tambahnya lagi, total DBH Migas untuk Natuna sebesar Rp.617 miliar rupaih yang salurkan dalam 4 tahapan triwulanan pencairan oleh pemerintah pusat. Namun pada pertengahan tahun terjadi perubahan PMK yang berdampak pada mundurnya pencairan anggaran triwulan ke 4 hingga waktu yang belum bisa dipastikan. “Pengurangan ini terjad i k a r e n a t e r j a d i n y a p e-

ngurangan pendapatan pada tahun ini dari sektor DBH Migas. Sebab dipertengahan tahun ini telah terjadi perubahan PMK, yakni penundaan alokasi dana DBH TW4 hingga melampaui batas bulan ini,” ungkapnya. Sementara di akhir tahun ini Pemerintah dan DPRD Natuna mesti menentukan dan menetapak APBD Perubahan untuk Kabupaten Natuna. ***

Kelapa Jadi Andalan Pendapatan RANAI (HK) — Kelapa merupakan salah satu hasil alam Natuna yang memiliki daya dongkrak terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat cukup tinggi. Hal ini terbukti karena perkebunan kepala sudah dilaksanakan sejak dahulu kala oleh masyarakat Natuna. Pohon kelapa banyak mengisi daratan Natuna bahkan di sepanjang pantai hampir didominasi oleh pohon kelapa. Kelapa di Kabupaten Natuna merupakan tanaman yang cukup tahan dengan gangguan hama, gangguan alam berupa anging kencang dan badai. Pohon ini selaltu tetap tegak berdiri meski dihantam angin kencang. Kelapa banyak ditaman masyarakat Natuna di perkebunan dan pekarangan rumah mereka, dan hampir disetiap sudut daerah terdapat pohon kelapa. Karenanya tak heran, pada zaman dahulu kala terdapat banyak sekali usaha-usaha kopera di Kabupaten Natuna, sehingga terbentuk kooperasi-kooperasi kopera yang hasil dijual ke berbagai daerah dan negara seperti Malaysia dan Singapura. Berbudidaya dan berusaha kelapa ini sudah dikenal

DOK

BANYAK pohon kelapa ditanam higgga di halaman rumah. sejak lama di Natuna, bahak sejak masa sebelum penjajahan pun kelapa ini sudah muloai diganderungi oleh masyarakat setempat sebagai bagian dari penghasilan mereka. “Kalau kepala ini kita sejak lama kerjakan bang, tapi kalau kelapa sawit kita baru tahu sekarang ini, jadi kami tak tahu cara mengerjakannya,” kata Syamsul di

Ranai, kemarin. Namun baginya, tidak masalah jika pemerintah menggalakkan kelapa sawit di Kabupaten Natuna dan dirinya beserta semua kawankawan siap belajar dalam berbudidaya kelapa sawit tersebut. Namun ia berharap, agar jangan sampai kelapa yang biasa dikenal oleh masyarakat Natuna menjadi punah

sebab kelapa ini merupakan pekerjaan dan ilmu warisan dari nenek moyang mereka sejak dahulu kala. Akan tetapi, ia juga mengaku mesti mengakui, belakangan ini, usaha nyok (kelapa-bahasa Natuna-red.) mengalami penurunan yang cukup drastis di Natuna karena disebabkan berbagai faktor terutama sekali faktor angkutan. (cw61)

Pertemuan Pemkab dan DBH Migas Berikan Harapan Baru RANAI (HK) — Bupati Natuna Ilyas Sabli mengaku dengan adanya pertemuan di Batam dengan kementerian ESDM terkait DBH Migas itu memberikan harapan baru bagi pemerintah Kabupate Natuna, sebab ada tandatanda Natuna akan mendapatkan keuntungan dari pemerintah pusat dari sisi DBH Migas. “Kalau harapan baru itu ada, karena mereka telah berjanji akan memberikan

lebih kepada Natuna,” kata Bupati Ilyas di Kantor DPRD Natuna usai mengikuti Paripurna DPRD Natuna, Jumat (1/11). Dikatakan Bupati Ilyas, pada pertemuan yang diselenggaran pada 22 Oktebr di Batam itu, pemerintah pusat menjanjikan kepada Natuna untuk mendapatkan tambahan 10 persen dari jatah DBH sebelumnya. Tentunya hal ini disambut baik Pemerintah Kabu-

paten Natuna sebab dengan demikian pendapatan Natuna akan otomatis menjadi bertambah dari total semula yang berjumlah sekitar Rp617 miliar pertahun. Apabila penambahan itu benar terjadi maka ke depan DBH Migas otomatis akan bertambah sekitar Rp60 miliar. Namun demikian, untuk menghindari terjadinya defisit seperti yang terjadi pada tahun ini, maka pemerintah akan tetap mengacu

pada ketetapan jumlah DBH Migas yang lama yakni Rp617 milir. “Memang kita dijanjikan ada kenaikan sepuluh persen atau sekita Rp60 miliaran lebih, tapi kalau dalam segi penganggaran saya akan tetap menggunakan yang dulu agar tidak terjadi difisit seperti yang kita alami sekarang, semoga saja penambahan itu benar-benar bisa terealisasikan ke depannya,” pungkas Bupati Ilyas. (cw61) Editor: Niko, Layouter: Syahril


CMYK

Sabtu, 2 November 2013

Anas Bakal Polisikan Ruhut BERIKAN PIDATO — Anas memberikan pidato pada acara peresmian ormas Presidium Pergerakan Indonesia yang dipimpinnya, beberapa waktu lalu. Pergerakan Indonesia (PPI) itu terganggu dengan tuduhan tersebut. “Anas penugasan Golkar itu merusak kredibilitas saya sebagai anggota KPU, karena anggota KPU itu mandiri, kok saya pernah ditugasi partai tertentu,” ujarnya. Anas mengakui setiap anggota KPU menjalani fit and proper test di DPR. Dan proses itu tentunya melibatkan partai politik. Namun, tak lebih hanya menjalani tes dan uji kelayakan sebagai calon anggota penyelenggara pemilu. “Pernyataan itu serius sangat merusak independensi dan kredibilitas saya,” ujarnya. Saat ditanya apakah akan menempuh jalur hukum, Anas tidak membantahnya. Ia menegaskan tengah melakukan penelaahan. “Makanya saya sedang pelajari bahan-bahannya

apa betul atau tidak. Itu masalah buat saya, dan mungkin juga masalah buat Golkar. Saya kerja mandiri, independen, boleh diaudit kinerja saya di KPU,” katanya. Terkait tudingan jika tidak masuk ke Demokrat dirinya akan masuk penjara, Anas balik mengkritik Ruhut. Menurutnya, secara tidak langsung politisi yang pernah bermain sinetron itu justru menyerang Demokrat. “Logikanya begini. Saya masuk Demokrat, kemudian dengan masuk menjadi terbebas dari hukum. Berarti Demokrat menjadi pelindung orangorang yang bermasalah,” katanya. “Pernyataan Ruhut secara substantif merugikan Partai Demokrat, menuduh partai pelindung orang-orang bermasalah, melukai citra Partai Demokrat,” kata Anas. (vvn)

14

Mubarok: Tak Ada yang Berkualitas Peserta Konvensi Capres PD

NET

JAKARTA (HK) — Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum tengah mempelajari dua pernyataan Ruhut Sitompul yang menyudutkan dirinya. Terkait hal tersebut dirinya bermaksud akan melaporkan Ruhut ke Kepolisian. Pernyataan pertama, terkait independensinya saat menjadi anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) 2001-2005. Dan kedua, tentang kepindahannya ke Partai Demokrat. “Yang sedang saya pelajari pernyataan Pak Ruhut nomor satu, katanya, apa betul Anas di KPU itu penugasan Golkar. Kedua, kalau Anas tidak masuk Demokrat, Anas masuk penjara,” kata Anas di kediamannya, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (1/10). Setelah mempelajari, Anas berencana mengambil langkah-langkah yang perlu diambil. Ketua Presidium

CMYK

JAKARTA (HK) — Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (PD), Ahmad Mubarok, menilai peserta konvensi calon presiden saat ini tidak ada yang berkualitas. Tak hanya peserta konvensi saja, menurutnya semua calon presiden dari partai lain juga tidak berkualitas.

“Sekarang kan nggak ada yang berkualitas. Yang nggak ikut konvensi kan juga nggak berkualitas,” kata

Mubarok di Gedung DPR, belum lama ini. Tapi, kata Mubarok, proses konvensi ini akan meningkatkan kualitas calon presiden. “Konvensi kan bukan persaingan, itu kerjasama, nanti akan muncul satu (calon presiden),” kata dia. Sebelas peserta konvensi capres Demokrat adalah, Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan, Ketua DPR Marzuki Alie, mantan

Kepala Staf TNI Angkatan Darat Pramono Edhie Wibowo, Ketua DPD RI Irman Gusman, anggota DPR Hayono Isman, anggota BPK Ali Masykur Musa, Gubernur Sulawesi Utara Sinyo Harry Sarundajang, mantan Panglima TNI Endriartono Sutarto, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Dubes RI untuk AS Dino Patti Djalal, dan Menteri BUMN Dahlan Iskan.(vvn)

Dana Reses Bukan untuk Kampanye JAKARTA (HK) — Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan meminta kepada seluruh anggota DPR untuk tidak memanfaatkan dana

Taufik Kurniawan

reses sebagai dana kampanye mereka di daerah. Pasalnya hampir 560 anggota DPR dipastikan akan maju kembali Pemilihan

legislatif (Pileg) 2014 nanti. “Saya rasa, jangan sampai dana reses digunakan untuk kampanye, malu lah. Itu kan untuk rakyat,” ujar Taufik di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (31/10). Anggota DPR harus memanfaatkan dana reses itu untuk kepentingan rakyat dan bukan kepentingan pribadi anggota. Meski tidak dapat memonitor langsung penggunaan dana reses tersebut, namun Taufik masih yakin para anggota DPR tidak akan menggunakan dana reses untuk kampanye. “Saya masih berkeyaki-

CMYK

nan, teman-teman (DPR) tidak menggunakan dana reses untuk kampanye. Janganlah, itu untuk rakyat,” tandasnya. Seperti diketahui, uang reses anggota DPR tiap tahun naik menjadi Rp150 juta dalam sekali reses. Setiap tahunnya anggota DPR reses sebanyak 4 kali. Selain itu, Anggota DPR mendapatkan akomodasi dan transportasi ke daerah pemilihan bisa sebanyak 15 kali setiap tahun. Jika ditotal uang yang diperoleh anggota DPR selama reses bisa mencapai Rp1 miliar tiap tahun. (inc)

Editor : Andi Layouter: Syahrial Anwar


Pendidikan

Sabtu, 2 November 2013

15

Cara Membedakan Cahaya Bintang dan Planet di Malam Hari SALAH satu obyek paling menarik di langit malam bagi astronom amatir adalah planet-planet besar di tata surya. Paling tidak, ada empat planet utama yang bisa diamati dengan jelas, yakni Venus, Mars, Jupiter, dan Saturnus. Namun, untuk mengamati planetplanet tersebut, seorang pengamat harus bisa membedakan penampakan planet dan bintang di langit malam. Bagi mata orang awam, seluruh obyek tampak sama, berupa

titik cahaya yang bertebaran di langit dan secara umum disamakan sebagai "bintang". Padahal, ada perbedaan mendasar antara planet dan bintang. Salah satunya, bintang memancarkan cahaya sendiri (Matahari adalah sebuah bintang), sedangkan planet terlihat bercahaya karena memantulkan cahaya Matahari (seperti Bulan). Ada beberapa cara membedakan planet dan bintang di langit malam dengan mata telanjang tanpa ban-

tuan alat. Setelah mata telanjang bisa mengenali mana planet dan mana bintang, baru orang dapat meneropong planet yang ingin diamati. Pertama cahaya planet tampak lebih terang dan ukurannya lebih besar dibandingkan dengan bintang. Hal ini karena letak mereka lebih dekat dibandingkan dengan jarak bintang. Kedua cahaya bintang tampak berkelapkelip, sedangkan cahaya planet cenderung tidak berke-

lap-kelip. Nah karena letak bintang sangat jauh dari Bumi sehingga cahaya yang tiba di permukaan Bumi sudah sangat lemah dan mudah terganggu turbulensi udara di atmosfer. Turbulensi udara ini bisa membiaskan atau membelokkan cahaya sehingga cahaya bintang tampak berkelap-kelip. Sedang cahaya dari planet cenderung lebih stabil karena planet lebih dekat sehingga cahaya yang sampai di permu-

kaan Bumi "lebih banyak". Gangguan turbulensi udara di atmosfer juga tak terlalu berpengaruh. Dan ketiga adalah planet terlihat bergerak terhadap latar belakang bintangbintang yang lain. Apabila pengamatan dilakukan beberapa hari berturut-turut, akan terlihat posisi planet akan berpindah dari hari ke hari (waktu terbit atau tenggelam akan berbeda dari hari ke hari). Hal ini disebabkan gerakan Bumi mengelilingi Matahari

sehingga posisi planet-planet itu akan terlihat bergeser pada hari yang berbeda. Karakter ini

juga dapat dijadikan patokan untuk membedakan planet dan bintang. (education)

Juara Umum II Tingkat Nasional Tim SMK Kepri BATAM (HK) — Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Provinsi Kepri terus menorehkan prestasi membanggakan diajang tingkat nasional. diwakili siswa dari SMKN 1 Batam, Juara I Bahasa Jepang diwakili Zainal dari SMKN Pada tahun 2013 ini saat 1 Tanjungpinang, dan terakikut Lomba Kompetensi Sis- hir Juara II Bahasa Jepang wa (LKS) tingkat nasiodiwakili Jeni siswi nal berhasil meraih pedari SMKN 1 Tanringkat ke 7, begitu juga jungpinang. Sedadari hasil kelulusan ujingkan 5 peserta laan nasional (UN) Kepri gi menduduki pemenjadi yang terbaik se ringkat 7 dan 8. Indonesia. Dan pada JuMenurut Ketua mat (1/11) kemarin, Kontingen Tim Tim SMK dari Provinsi SMK Provinsi KepKepri dibawah binaan ri yang juga menOsnardi Osnardi, berhasil merajabat Kasi Pemih Juara Umum II di ajang binaan SMK Dinas PendiLomba Bahasa Indonesia dan dikan (Disdik) Provinsi Kepri, Bahasa Asing Tingkat Nasio- Osnardi bahwa Tim SMK dari nal 2013 yang diadakan di Kepri telah mampu bersaing Yogyakarta sejak 28 Oktober dengan SMK yang berada di -1 November 2013. daerah Jawa. Hal ini terbukti Tim SMK terdiri dari 10 dari hasil perolehan lomba peserta itu, hanya ikut empat bahasa, Tim SMK dari Kepri cabang dari enam lomba ba- meraih Juara Umum II mehasa diadakan berhasil mem- ngungguli peserta dari Probawa pulang 5 medali, dian- vinsi DKI yang mampu meratara 2 medali emas, 2 medali ih Juara Umum III. Sedangperak dan 1 medali perunggu. kan untuk Juara Umum I diDiantara Juara I Bahasa raih peserta SMK dari ProMandarin diwakili Yati siswi vinsi Jabar. dari SMK Kartini, Juara II "Kalau untuk wilayah SuBahasa Mandarin diwakili matera kita yang terbaik. Desi siswa dari SMK Kartini, Makanya ketika ikut ajang dan Juara II Bahasa Inggris lomba tingkat nasional,

Arment Aditya

Liputan Batam

Kontingen SMK dari Kepri cukup di segani," ujar Osnardi sambil diamini Kepala Sekolah SMKN 1 Batam Lea, dan Kepala Sekolah SMK Kartini Mujiono saat menyambut kedatangan Kontingen SMK di bandara Hang Nadim, Jumat (1/11). Dijelaskannya, sejauh ini pembinaan siswa untuk persiapan tingkat nasional dilakukan sekolah cukup bagus, meski peserta yang dikirim itu berdasarkan seleksi dari masing-masing sekolah. Kedepannya Osnardi berencana peserta yang akan mewakili Kepri nanti, akan diambil dari hasil seleksi ditiap kabupaten/kota. "Walau peserta kita yang dikirim itu hasil seleksi satu sekolah, namun pembinaan dilakukan guru cukup bagus. Hanya saja perlu lebih ditanamkan lagi terkait pengontrolan mental dan emosial siswa, karena untuk materi sudah mantap," katanya. Sementara agar persiapan peserta disetiap lomba tingkat nasional itu lebih matang dan terarah, kata Osnardi, pihak Disdik Kepri berencana akan mendirikan Training Centre serta mendatangkan tenaga dari luar. Kebetulan untuk tahun mendatang, Kepri akan menyertakan peserta pada bahasa lain, yakni Bahasa Jerman yang dipercayakan kepada SMKN 1 Batam. "Tahun ini hanya empat cabang lomba bahasa diikuti,

Pemerintah Dinilai Belum Peduli Nasib Guru Honorer JAKARTA (HK) — Ketua Umum PGRI Sulistiyo menyatakan pemerintah belum menunjukkan kepedulian terhadap nasib guru-guru honorer terkait proses penerimaan calon pegawai negeri sipil atau CPNS tahun 2013 serta rencana pemberian subsidi honor bagi guru honorer yang bersumber dari APBN. "Pelaksanaan penerimaan CPNS tahun 2013 belum mengakomodir kepentingan guru-guru honorer sebab pemerintah tahun ini hanya akan mengangkat 30 persen dari sebanyak 600 ribu guru honorer. Sedang selebihnya akan tetap dengan status honorer," katanya kepada pers di Jakarta, belum lama ini. Sulistiyo berharap guruguru honorer bisa diprioritaskan untuk memperoleh kesempatan tes CPNS karena di satu sisi banyak dari guru-guru honorer tersebut yang sudah mengabdi lebih dari 10 tahun. Di sisi lain, pemerintah sebenarnya membutuhkan tambahan tenaga guru yang cukup banyak terutama untuk level sekolah dasar. Lebih lanjut dikata-

Konsultasi Pendidikan

kannya menjadi guru PNS sebenarnya bukan satu-satunya solusi untuk mengatasi persoalan guru honorer terkait dengan tingkat kesejahteraannya yang sangat rendah. Tetapi solusi berupa pemberian tambahan honor yang bersumber dari APBN nyatanya juga tidak dilakukan oleh pemerintah. "Jadi kalau memang tidak mau angkat guru honorer jadi PNS, bisa melalui bantuan uang yang diberikan rutin tiap bulan dengan nilai yang sama. Sebab saat ini besarnya honor guru honorer rata-rata antara Rp200 ribu hingga Rp250 ribu per bulan. Nilai tersebut tidak manusiawi dan sangat jauh dengan gaji yang diperoleh guru PNS," katanya. Audiensi antara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh dengan para guru yang diinisiasi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sudah dilakukan pada bulan April lalu dan disepakati untuk membentukan tim guru honorer. Tim ini nantinya akan menyelesaikan beragam persoalan yang dihadapi guru

honorer, mulai dari sistem rekrutmen hingga status kepegawaiannya, katanya. "Waktu itu, kami minta agar rekrutmen guru honorer itu ditata, dan dipikirkan secara matang tentang kesejahteraannya. Oleh karenanya, dalam tim tersebut akan dimasukkan guru honorer, karena mereka yang memahami dan mengalami kondisi sesungguhnya," katanya. Dikatakannya, PGRI telah mengingatkan pemerintah bahwa guru honorer yang telah bekerja penuh waktu, berdedikasi, serta memiliki prestasi yang baik dan memenuhi persyaratan, perlu dipertimbangkan untuk diangkat menjadi guru CPNS. PGRI sendiri sudah berulangkali mengusulkan agar pemerintah bisa mengalokasikan subsidi bagi guru honorer yang memenuhi syarat. "PGRI sudah mengirimkan surat kepada Presiden berupaya usulan agar mulai tahun 2014 para guru honoere yang memenuhi syarat dapat memperoleh subsidi penghasilan dari APBN. (ant)

Diasuh : R Dewi Novita K, SPSi PSi Psikologi Anak BAGI siswa, guru dan orang tua yang merasa punya pertanyaan seputar psikologis tentang pendidikan anak, bisa dikirim langsung melalui handikahandika@yahoo.co.id atau SMS melalui 0812538744 . Insya Allah, R. Dewi Novita Kurniawati, S.Psi, S.Psi akan memberikan solusi bagi permasahan yang dihadapi. Namun dengan catatan sertakan data diri yang lengkap. Hal ini untuk mempermudah dalam pemantauan perkembangan terhadap permasahan yang dihadapinya.

ARMENT/HALUAN KEPRI.

JUARA UMUM II — Tim SMK Kepri setiba di bandara Hang Nadim disambut Kepala sekolah dan guru, Jumat (1/11). Tim SMK Kepri ini berhasil meraih Juara Umum II tingkat nasional diajang Lomba Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. yakni Bahasa Jepang, Bahasa Mandarin, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Padahal yang dilombakan itu ada enam bahasa, yakni dua lagi Bahasa Jerman dan Bahasa Prancis,"

jelasnya. Jaminan Beasiswa Pada kesempatan itu juga Osnardi mengatakan, bahwa para peserta yang berhasil meraih juara ting-

kat nasional ini telah mendapat jaminan dari Direktorat Pembinaan SMK berupa beasiswa, serta dipermudah untuk masuk perguruan tinggi. "Nah upaya reward se-

perti ini akan kita usulkan agar Disdik Kepri juga memberikan jaminan kepada peserta yang berprestasi ditingkat nasional ini," kata Osnardi lagi. ***

Guru Kurang Mendalami Isi Kurikulum 2013 Terkait Kesulitan Mengajar BATAM (HK) — Kasi Pendidikan Dasar (Dikdas) Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, Hernowo mengatakan kesulitan guru dalam menerapkan Kurikulum 2013 disebabkan karena kurang mendalami isi kandungan dari kurikulum tersebut. Padahal kata dia kandungan Kurikulum 2013 ini, merupakan metode pembelajaran yang bagus dari pada kurikulum sebelumnya, yakni lebih menekankan pada pembentukan sikap dan karakter siswa lebih baik lagi. Berbeda dengan kurikulum sebelumnya, lebih mengutamakan dari sisi pengetahuannya. Menurutnya, untuk kelancaran dari penerapan kurikulum 2013 ini tenaga pendidik diharuskan mendalami terlebih dahulu. Baru setelah itu bisa menerapkan dengan lancar terhadap anak didik sesuai tuntutan dari kurikulum tersebut. "Sebenarnya kurikulum ini kalau di pelajari tujuannya cukup baik, dan selain itu siswa di tuntut untuk kre-

atif dalam mendalami suatu materi yang disampaikan. Malah anak didik jadi lebih kreatif lagi," katanya. Bila guru kurang mengetahui sistem pembelajaran dari kurikulum 2013 ini, maka kata dia, anak didik juga yang di ajarikannya akan menjadi binggung. "Sistem pembelajaran dalam Kurikulum 2013 ini, guru di wajibkan memberikan penjelasan selama 30 menit, dan setelah itu baru di praktekkan oleh siswasiswinya," katanya. Sementara pada Kurikulum 2013 jelas Hernowo, bahwa kecukupan kompetensi minimum (KKM) yang harus di capai siswa-siswi diwajibkan mencapai 2,66 (B) untuk penilaian sisi keterampilan dan pengetahuan siswa. Sedangkan untuk penilaian sikap minimum harus 3.00 (B). "Bila KKM kurang dari yang ditentukan, maka siswa harus remedial dan baru bisa dibilang siswa tersebut tuntas. Dengan kata lain bahwa tenaga pendidik telah suk-

Tanya Halo bu Novi saya Indah guru SD, mau tanya bagiamana cara menerapkan pendidikan berkarakter di dalam pembelajaran di sekolah. Terus terang saja, terkadang saya bingung bila hanya disisipin dengan ceramah, karena tidak punya dasar yang kuat. Beda dengan pelajaran ada silabusnya dan RPP juga. Sekian terima kasih atas jawabnya. Wasallam Indah Guru SD 08152272101xxx Jawab Terima kasih bu Indah atas SMS dikirimkan lewat rublik ini. Baik ibu akan saya beri gambaran sedikit. Memang pendidikan berkarakter itu perlu kita pahami dengan baik. Apalagi dengan diterapkanya Kurikulum 2013, guru lebih ditekankan pada pembentukan karakter siswa. Namun tentunya penerapan

ses dalam mendidik anak 2013 ini, yang baik dan bemuridnya," jelas Hernowo. narnya." Jelasnya. Dalam memantau keKebetulan kata dia, palancaran Kurikulum 2013 da bulan November ini, Tom ini, lanjut Hernowo, Dinas Pembimbing akan membaPendidikan (Disdik) Kota has tentang sistem penilaiBatam membuat Tim Pem- an yang akan di berikan kebimbing berjumlah 30 orang pada anak-anak dan cara untuk tingkat SD), dan un- mengisi nilai dalam rapor tuk tingkat SMP sebanyak anak-anak yang mengguna36 orang. Selain pembimkan Kurikulum 2013. bing, guru juga diharus"Dalam bulan ini kan membuat diskusi Tim yang di utus dalam Kelompok akan mengajari Kerja Guru (KKG) guru-guru cara atau Musyawarah memberi peniGuru Mata Pelajaran laian dan me(MGMP) dimasingnulis nilai yang masing wilayahnya. ada di rapor," "Masing-masing jelas Hernowo sekolah dikumpullagi. (cw75) kan per kecamatan, dan setelah itu Tim Pembimbing a k a n menjelaskan gimana proses pembelajaran Hernowo dengan kurikul u m

pendidikan karakter itu yang relevan dengan mata pelajarannya dalam silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun. Ada satu hal mendasar yang perlu kita garisbawahi dalam penerapan pendidikan berkarakter ini, yakni pentingnya guru memahami konsep yang benar dan utuh tentang pendidikan berkarakter sebelum mengaplikasikannya. Bila tidak, maka penerapan pendidikan karakter tidak akan memiliki rasionalitas yang kuat, sehingga akhirnya hanya bersifat instan, tidak mengakar. Selain pemahaman konsep juga sangat penting memahami prinsip-prinsip dasar penerapan pendidikan berkarakter agar pendidikan berkarakter ini dipastikan efektif, bukan sekadar sebuah gerakan dan kesadaran yang reaktif. Memang sejauh ini penerapan pendidikan berkarakter tidak diawali dengan perumusan yang jelas dan tegas tentang karakter inti yang akan dibangun atau dikehendaki oleh sekolah. Hal ini dikarenakan penerapan pendidikan berkarakter ini tidak diawali dengan promosi program kepada pengguna jasa pendidikan dan stakeholder. Dalam hal ini adalah orang tua, masyarakat, maupun pemerintah itu sendiri. Bila konsep itu jelas, tentu sekolah akan mempromosikan karakter ini yang akan dibangun itu, terutama kepada orang tua siswa. 'Ini lho karakter yang akan dibangun di sekolah kita. ***

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor: Arment , Layout: M Fahrullazi


CMYK

16

Sabtu, 2 November 2013

Kunjungan Komisi XI DPR RI ke Pemkab Bintan BINTAN (HK) — Komisi XI DPR RI yang dipimpin Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Harry Azhar Azis mengunjungi Pemerintah Kabupaten Bintan, Selasa (29/10), di Kantor Bupati Bntan, Bandar Seri Bentan, Bintan Buyu. Rombongan ini ditemui Bupati Bintan Ansar Ahmad, Ketua DPRD Bintan Lamen Sarihi, Sekda Lamidi, dan beberapa Kepala SKPD. Harry Azhar mengatakan Komisi XI DPR RI mengapresiasi pembangunan di Bintan. Misalnya

PAD tahun 2013 sudah cukup tinggi mencapai Rp134 miliar. Dengan APBD 2014 sekitar Rp911 miliar. Di dalam laporan keuangan wajar tanpa pengecualian (WTP) yang pertama se-Kepri untuk Kabupaten/Kota, setelah Pemerintah Provinsi Kepri. Dukungan APBN 2014 ke Pemkab Bintan lanjut Harry, dari dana alokasi umum (DAU), dana alokasi khusus (DAK), dan dana bagi hasil (DBH) minyak dan gas sekitar Rp500 miliar lebih. Sedangkan dari

belanja kementerian lembaga yang lain di luar Pemkab Bintan, yaitu ke instansi vertikal seperti Bea Cukai, Perhubungan Laut, Syahbandar, dan lainnya di wilayah Bintan, sekitar Rp255 miliar. Dibandingkan tahun sebelumnya terangnya, DAU, DAK, DBH untuk Kabupaten Bintan meningkat sekitar 15%. "Permintaan dari Bupati Bintan Free Trade Zone (FTZ) menyeluruh, jadi untuk Batam Bintan Karimun akan kita ajukan menyeluruh. Itu merupakan salah kon-

sentrasi Komisi XI, mudah-mudahan ada perubahan. Ia akan menemui Menteri Keuangan. Kalau memang masih susah terlaksana, ia akan mendesak Presiden SBY agar FTZ menyeluruh," kata Harry. Pada kunjungan ini Harry bersama beberapa anggota Komisi XI lainnya, diantaranya Wayan Sugiana, Paiman, Anwar Sanusi,Tosi dan Sumaryoto. Narasi: M Rofik Foto: One/Humas Pemkab

BUPATI Bintan Ansar Ahmad memberikan cinderamata replika dugong kepada Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Harry Azhar Azis.

SEKDA Kabupaten Bintan Lamidi dan para kepala SKPD.

PARA anggota DPR RI Komisi XI.

ANSAR menyalami Harry.

PARA anggota DPR RI Komisi XI makan siang bersama Bupati Bintan Ansar Ahmad.

HARRY menyalami Kepala DPPKD Yandrisah.

ANSAR menjelaskan tentang pembangunan di Bintan.

Pemkab Bintan Gelar Expose TKS dan Kewirausahaan

BUPATI Bintan Ansar Ahmad memberikan sambutan.

KADISNAKER Hasfarizal Handra memberikan sambutan.

PARA Tenaga Kerja Sukarela (TKS).

PARA TKS dan undangan.

EXPO wirausaha TKS dan UKM.

ANSAR, didampingi Hasfarizal dan Dewi Kumalasari Ansar mengisi daftar tamu.

BINTAN (HK) — Pemerintah Kabupaten Bintan melalui Dinas Tenaga Kerja Bintan menyelenggarakan ekspose kegiatan Tenaga Kerja Sukarela (TKS), Seminar Kewirausahaan, pelatihan bagi pelaku usaha, dan bazar Usaha Kecil Menengah (UKM) Bintan 2013. Kegiatan yang mengusung tema 'Sukses Berwirausaha Memanfaatan Peluang Perkembangan Pariwisata di Kabupaten Bintan' ini dilaksanakan di GOR Padi Mas Kecamatan Toapaya, Selasa (29/10). Bupati Bintan Ansar Ahmad mengatakan Pemkab Bintan menempatkan sarjana perdesaan untuk memperdayakan tenaga terdidik perdesaan. "Sebagian warga menyampaikan, mereka sudah berupaya mendidik anak-anaknya jadi sarjana akan tetapi sebagian kecil dari mereka belum mendapat kesempatan kerja. Lalu

kita mengambil kebijakan dalam satu rumah satu sarjan maka kita mengunakan tangan sarjana lain dalam memperdayakan masyarakat dan untuk mempromosikan program pendidikan ini secara luas ," kata Ansar. Kepala Disnaker Bintan Hasfarizal Handra mengatakan, TKS yang berada dibawah binaan Disnaker sudah berlangsung lima tahun. Sebelum ini, namanya sarjana pengerak pembangunan perdesaan (SP3), karena SP3 saat ini berada di bawah kementeriaan pemuda dan olahraga berubah menjadi TKS. TKS berjumlah 48 orang dengan perincian Kecamatan Teluk Bintan berjumlah 10 orang, Teluksebong 10 orang, Seri Kuala Lobam 4 orang, Toapaya 3 orang, Bintan Pesisir 6 orang dan Tambelan 3 orang. Narasi dan Foto : Rofik

ANSAR menyalami Nursa'adah Khazalik.

CMYK

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: M Fahrullazi


CMYK

Sabtu, 2 November 2013

17

Pedagang Pertanyakan Relokasi Puri Suryani Humas KAMMI Daerah Kepri

Berdoa dan Tawakal MENURUT wanita berparas lembut dan bersahaja ini, cita-cita bukanlah angan semata namun membutuhkan niat yang kuat, kerja keras serta diiringi dengan doa dan tawakal. "Menggapai cita-cita memang tak semudah membalikkan telapak tangan namun membutuhkan proses. Setiap orang memiliki cara dan tingkat pencapaian berbeda-beda terutama masalah cita-cita," katanya. Salah satu cara unik yang sering dilakukan Puri adalah dengan menuliskan cita-cita pada selembar kertas kemudian menempelkannya di kamar. "Agar setiap membuka dan menutup mata, cita-cita itu lah yang terlihat dan terekam dalam pikiran," kata Humas Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kepri.Wanita yang murah senyum ini juga mengatakan bahwa menggapai cita-cita tidak luput dari dukungan orang-orang terdekat terutama keluarga dan orang tua.

Berdoa dan

Hal 18

Terkait Revitalisasi Pasar TANJUNGPINANG (HK) — Rencana Pemerintah Kota Tanjungpinang merevitalisasi pasar secara total dengan konsep bangunan lima lantai disambut baik para pedagang. Hanya, mereka mempertanyakan lokasi pemindahan selama pasar dibangun. Zulfikar Liputan Tanjungpinang "Tempatnya dimana? Kalau lah jadi nanti kami dipindahkan, kami khawatir akan sepi pembeli. Sekarang ini saja mulai sepi apalagi nanti kalau kami dipindahkan," ujar Kak Is, pedagang buah di pasar tersebut kepada Haluan Kepri, Jumat (1/11). Para pedagang yang rata-rata telah berjualan selama 20 tahun

ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

Pedagang Pertanyakan Hal 18

REVITALISASI PASAR—Pasar Tanjungpinang direncanakan akan dibangun lima lantai, Jumat (1/11). Para pedagang mempertanyakan lokasi pemindahan selama pasar dibangun.

Sultan Mahmud Masuk 13 Besar 10 November Diharapkan Jadi Pahlawan Nasional TANJUNGPINANG (HK) — Pengajuan Sultan Mahmud Riayat Syah untuk menjadi pahlawan nasional dari Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) hingga kini belum juga ditetapkan oleh pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Sosial (Kemensos).

Hal itu diungkapkan Gubernur HM Sani, beberapa waktu lalu, di Tanjungpinang. "Sejauh ini belum ada kabar dari pemerintah pusat, begitu juga dari Kementerian Sosial yang menangani ini," kata Sani. Menurut Sani, kewajiban

Pemrov Kepri adalah meneruskan usulan dari Kabupaten Lingga ke Kemensos. Beberapa waktu lalu, Pemprov telah menyerahkan berkasberkas pengajuan kepada Menteri Sosial Salim Segaf Al

Stres, Ucok Terjun ke Laut TANJUNGPINANG (HK) - Saparudin alias Ucok (40) nekat terjun ke laut di depan SMAN 5 Tanjungpinang di kawasan Tugu Pensil, Jumat (1/11) pukul 11.00 WIB. Aksi percobaan bunuh diri ini nekat ia lakukan lantaran stres selama tiga bulan pisah ranjang dengan isterinya.

Sultan Mahmud Hal 18

Stres, Ucok Hal 18

Anak Jalanan Masih Berkeliaran di Tanjungpinang ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

WALIKOTA Tanjungpinang Lis Darmanyah berbincang dengan korban banjir di Perumahan Taman Harapan Indah, Jumat (1/11).

Wako Tpi Tinjau Lokasi Banjir TANJUNGPINANG (HK) — Hujan deras yang melanda Kota Tanjungpinang mengakibatkan tempat-tempat yang langganan banjir kembali tampak seperti sungai. Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah turun ke lokasi untuk mengecek penyebab banjir. Pantauan Haluan Kepri di Jalan DI Panjaitan tepatnya Wako Tpi Hal 18

TANJUNGPINANG (HK) — Tanggal 1 November, Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepulauan Riau Edi Rofiano akan menempatkan petugas penyandang masalah kegiatan sosial (PMKS) di setiap simpang jalan protokol di Kota Tanjungpinang. Tetapi kemarin, tepat pada tanggal itu, petugas yang dimaksud tidak terlihat satu pun. Edi mengatakan, Sabtu lalu, bahwa mulai 1 November Dinsos Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bekerjasama dengan Dinsos Kota Tanjungpinang, Kota Batam, dan Kabupaten Karimun akan menempatkan PMKS di setiap simpang lampu merah jalan protokol di ketiga wilayah itu. Namun kemarin, pantauan Haluan Kepri di jalan-jalan protokol Kota Tanjungpinang seperti di simpang lampu merah Lapangan Pamedan Ahmad Yani, Jalan Basuki Rahmat, dan Kota Piring, sejak pagi hingga petang tidak terlihat

PMKS yang bertugas menasehati, mengingatkan, dan mengimbau anak jalanan tentang bahaya berada di jalanan. Bahkan, sepanjang hari anak-anak jalanan terlihat bebas berkeliaran mengamen dan menjajakan koran. Salah seorang anak jalanan yang biasa berjualan koran di lampu merah Lapangan Pamedan mengatakan tidak terlihat petugas yang dimaksud. "Udah dari tadi pagi Om saya di sini,

ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

Anak Jalanan Hal 18

ANAK jalanan masih terlihat di lampu merah Lapangan Pamedan, Kota Tanjungpinang dan belum terlihat petugas PMKS di sana, Jumat (1/11).

CMYK

Editor: Lily, Layouter: Novrizal


Tanjungpinang

Sabtu, 2 November 2013

18

Warga Dambakan Jalan Lingkar Festival Makan Onde Masyarakat Tionghoa di seluruh dunia merayakan Festival Dong Zhi Jie (perayaan makan onde) setiap tanggal 21 atau 22 Desember.

PANTAI BENAN -Dua bocah Pulau Benan, Kabupaten Lingga tengah bercengkrama di atas rumah sambil menikmati panorama pulau. Pulau ini terkenal dengan pantainya yang indah dan laut yang bersih Kamis, (31/10). SUTANA/HALUAN KEPRI

Gubernur Berkunjung ke Benan TANJUNGPINANG (HK) — Kunjungan mendadak Gubernur Kepri HM Sani dan rombongan ke Pulau Benan, Kabupaten Lingga, usai meninjau Pelabuhan Sijantung, Batam, kemarin, dimanfaatkan sejumlah warga pulau itu untuk menyampaikan keluh kesah. Sutana pendidikan di Kepri. Ia tidak Liputan Tanjungpinang

Dengan tangan terbuka Gubernur mempersilakan masyarakat Benan yang hadir saat ia berkunjung ke Pulau Benan, Kamis (31/10), untuk menyampaikan keinginan dan keluhan mereka. Sejumlah warga mengeluhkan minimnya perhatian pemerintah dalam bidang pendidikan di Pulau Benan seperti anak-anak sekolah yang berada di pulau sekitar Pulau Benan mengalami kesulitan transportasi antar pulau biula hendak menuntut ilmu ke Pulau Benan. Sani menegaskan bahwa Pemprov sangat konsen dan serius dalam memajukan

ingin anak usia sekolah tidak dapat melanjutkan sekolah. "Kita dorong agar semua anak dapat melanjutkan sekolah. Pemerintah telah banyak menyalurkan bantuan baik beasiswa, kelengkapan sekolah, gedung sekolah dan lainnya, dengan tujuan mencerdaskan generasi penerus," terangnya. Destinasi Wisata Andalan Kepala Desa Benan A Mubin meminta kepada Gubernur agar membangun jalan lingkar di sepanjang Pulau Benan untuk mendukung Desa Benan sebagai daerah tujuan wisata. "Bila sudah ada jalan lingkar, tentu bisa meningkatkan

pelayanan terhadap wisatawan yang berkunjung. Pengunjung yang datang berwisata ke sini bukan hanya wisatawan dari Lingga, Batam dan Tanjungpinang, tetapi banyak juga dari daerah lain bahkan mancanegara," tuturnya. Ia menambahkan, kedatangan wisatawan ke pulau itu tidak hanya untuk melihat keindahan pantainya tetapi juga semua yang ada di pulau itu. "Oleh sebab itu kami mengharapkan kepada Bapak agar kiranya bisa membantu pembangunan jalan lingkar ini. Selain untuk meningkatkan pelayanan pariwisata, juga tentunya bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat Pulau Benan," kata Mubin diamini warga Benan yang hadir. Gubernur menerima keluhan masyarakat Benan dengan mengatakan komitmennya untuk perkembangan dan kemakmuran masyarakat Benan. "Sepanjang ada kemampuan, kenapa tidak?" kata Sani. Namun, Sani meminta maaf karena baru berkunjung dan bertatap muka dengan masyarakat Benan. Pembangunan bisa dilaksanakan oleh Pemprov dan pemerintah

Dari Halaman 17

Stres, Ucok Informasi yang berhasil dihimpun, Ucok ditemukan di sekitar perairan kawasan Teluk Keriting, pukul 11.00 WIB. Melihat Ucok tak bisa berenang, seorang nelayan yang kebetulan lewat segera menolongnya. Saat diselamatkan, Ucok sudah tidak sadarkan diri dan dibawa ke RSUD Tanjungpinang. Di ruangan Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD, Ucok mengaku nekat hendak bunuh diri dengan terjun ke laut karena dipisahkan dari

sang isteri, Sumiati. "Saya dipisahkan dari isteri dan anak-anak saya oleh orang tuanya. Itu yang membuat saya berpikir untuk melakukan bunuh diri," kata Ucok sembari terbaring di ranjang rumah sakit. Selang beberapa jam, sang isteri, Sumiati, tiba di RSUD. Ia mengaku pisah ranjang dengan suaminya sejak tiga bulan lalu. "Kami sudah dua kali pisah ranjang. Pasalnya, ia suka mengamuk," kata Sumiati.

Perilaku suka mengamuk muncul saat keluarganya pindah dari Medan. Di Tanjungpinang, perilaku Ucok semakin menjadi. Akhirnya, Sumiati dan tiga anaknya memutuskan tinggal di rumah orang tuanya di Tanjungpinang. "Dia memang sudah stres saat kami tinggal di Medan. Kadang-kadang sering mengamuk," ungkapnya. Menurut adik Sumiati, percobaan bunuh diri itu merupakan kedua kalinya. Ucok

hari ke depan sudah ada kabar menggembirakan dari pemerintah pusat. "Masih ada waktu satu minggu lebih ke depan dan diharapkan keinginan seluruh masyarakat Kepri dapat terwujud," bebernya. Menurutnya, pengajuan pahlawan nasional Sultan Mahmud Riayat Syah saat ini telah masuk kelompok 13 besar. Dari 60 pengajuan pahlawan nasional se-Indonesia, menyusut menjadi 26 orang. Setelah dilakukan kajian kini telah masuk 13 besar setelah dilakukan kajian. Nama-nama yang diajukan ke Kementerian Sosial dari berbagai provinsi, kata Edi, harus melalui kajian dan melihat fakta lebih men-

dalam dari daerah asalnya, tidak hanya berdasarkan cerita atau kata orang. "Penetapan pahlawan nasional harus melalui tim di Sekretaris Negara yang khusus membidangi pengangkatan pahlawan nasional. Setelah itu diajukan ke Presiden. Sementara saat ini berkas masih di Kemensos. "Kita tunggu bersama semoga cepat ditetapkan menjadi pahlawan nasional," ujarnya. Sementara Abdul Kadir Ibrahim, salah seorang tim penyusun sejarah Sultan Mahmud Riayat Syah, belum lama ini, mengatakan, Dinsos Kepri seharusnya mengawal perkembangan pengajuan pahlawan nasional. Di-

rinya mengaku tidak tahu sejauh mana perkembangan proses dan pengawalannya. Sultan Mahmud Riayat Syah dilantik menjadi Sultan pada 1761 M pada usia belia yakni dua tahun. Pusat pemerintahannya berada di Hulu Riau (Kota Raja) Tanjungpinang, selama 26 tahun (dari tahun 1761-1787 M). Pada Hari Pahlawan 10 November mendatang berbagai pihak mengharapkan Sultan Mahmud Riayat Syah menjadi pahlawan nasional dari Provinsi Kepri. Namun Edi Rofiano belum bisa memastikan apakah pada Hari Pahlawan nanti pahlawan Kepri itu akan ditetapkan sebagai pahlawan nasional. (sut)

baik biarkan saja semrawut seperti ini. Dari pasar ini saya bisa menyekolahkan anak," keluhnya. Sementara Rezi, pedagang sayur, meminta agar lokasi pemindahan tidak terlalu jauh dari lokasi saat ini. Ia juga meminta Pemko menyediakan perlengkapan berjualan seperti meja dan berharap pembangunan pasar tidak memakan

waktu lama. Hal senada disampaikan Aben, pedagang yang 23 tahun berjualan di pasar ini. "Saya pribadi sebenarnya setuju dengan ide Walikota untuk membangun pasar menjadi lima lantai. Asalkan lokasi untuk tempat kami berjualan ketika pasar sedang dibangun jelas. Kalau lokasinya jauh dari

pembeli, bisa mati kita," katanya. Aben memilih pasar tidak dibangun ketimbang harus kehilangan pendapatan karena lokasi pemindahan pedagang belum jelas. "Lebih baik biarkan saja lah pasar seperti ini. Daripada memindahkan kami, lebih baik pasar ditata aja lagi supaya lebih rapi," ucapnya.(cw77)

Dari Halaman 17

Pedagang Pertanyakan merasa khawatir pendapatan mereka akan menurun bila dipindahkan dari tempat lama. Mereka juga takut pembangunan pasar tidak sesuai target dan berpengaruh terhadap pendapatan mereka. "Iya kalau pembangunan itu sesuai target. Kalau tidak, Semakin sepi lah kami dari pembeli. Kalau begitu, lebih

pernah nekat mencoba membakar dirinya namun berhasil digagalkan. Kasat Polisi Perairan (Polair) Polres Tanjungpinang Iptu Adam Sofyan membenarkan kejadian percobaan bunuh diri itu. Namun Ucok diselamatkan oleh nelayan. "Korban merupakan warga RT 03 RW 01 Nomor 8, Gang Diana, Bukit Cermin. Korban masih dalam pemeriksaan dan masih terguncang atas masalah rumah tangganya," kata Adam. (cw72)

Dari Halaman 17

Sultan Mahmud Jufri, Mei lalu. Hingga kini Gubernur mengaku belum mendengar adanya kendala baik bahan atau persyaratan untuk pengajuan pahlawan nasional. Sani meminta untuk terus berjuang agar Sultan Mahmud Riayat Syah ditetapkan sebagai pahlawan nasional. Dinas Sosial Provinsi Kepri yang mengangani pengajuan ini, kata Sani, harus didukung oleh daerah pemerintah dan masyarakat daerah Lingga sehingga bila terjadi kekurangan data dapat segera dilengkapi. Sementara Kepala Dinas Sosial Provinsi Kepri Edi Rofiano, Selasa lalu, mengatakan bahwa dalam dua atau tiga

daerah masing-masing. "Namun tentunya akan dibicarakan lebih lanjut," terangnya. Sementara Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kepri Guntur Sakti saat mendampingi Gubernur berkeliling pulau mengatakan, Pulau Benan sudah memiliki brand image tersendiri dibuktikan dengan kegiatan tahunan yang dikenal dengan Tour De Benan. "Karena daerah ini cocok untuk diving dan snorkeling, kita rencanakan pada 2014 mendatang akan membantu lima unit perlengkapan diving," ujar Guntur.Di pulau itu telah berdiri lima cottage yang berada di dekat pantai. Ke depan, kata Guntur, sudah ada pihak swasta yang siap membangun 10 cottage lagi. Hal itu diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan bagi para wisatawan yang berkunjung ke Benan. "Ini menjadi andalan apalagi jika pelabuhan (Sijantung, Batam) sudah jadi. Karena Batam-Benan sudah bisa ditempuh dalam sehari. Pulau Benan termasuk destinasi unggulan wisata namun masih perlu banyak sentuhan oleh Pemprov maupun pemda," jelasnya.***

Tradisi ini sangat penting bagi masyarakat Tionghoa perantauan karena menjadi simbol kekeluargaan dan kebersamaan. Menurut warga Tionghoa, perayaan ini merupakan salah satu festival penting. Festival makan onde menjadi tradisi yang sangat penting bagi masyarakat Tionghoa perantauan karena di tanah perantauan, hal paling utama adalah rasa kekeluargaan dan kebersamaan. Sudah terbukti selama beberapa generasi, di tanah perantauan, hanya keluarga dan teman dekat yang bisa membuat kita bertahan hidup dan sukses. Peristiwa tersebut terjadi karena yang dikenal dengan

sebutan titik balik matahari. Pada saat festival Dong Zhi dirayakan, sinar matahari merupakan yang paling lemah dan siang sangat pendek. Bagi kita, orang Indonesia yang tinggal di daerah tropis, peristiwa titik balik matahari ini tidak terasa bedanya. Sehari setelah perayaan Dong Zhi, matahari berangsur-angsur mulai menguat dan siang menjadi panjang. Dalam filosofi Cina, hal ini merupakan hal yang baik karena energi positif mulai mengalir masuk. Kejahatan dan penderitaan akan berkurang karena matahari menerangi dunia lebih lama. Pada zaman dahulu, tradisi perayaan ini dimulai den-

gan adat pemujaan kepada dewata dan leluhur, untuk bersyukur atas energi positif yang akan datang setelah perayaan. Setelah upacara syukuran selesai, orang-orang akan berkumpul bersama keluarga, teman, saudara untuk samasama menikmati Sup Onde yang hangat dan manis. Sebagai suatu simbol dari kekeluargaan dan kebersamaan. Onde dibuat dari tepung ketan diberikan sedikit air, lalu dibentuk bulatan-bulatan kecil seukuran bola kelereng. Biasanya berwarna merah dan putih. Onde dibuat agak besar seperti bakso, didalamnya berisi kacang tanah yang dihaluskan. Tapi baik onde kecil maupun onde besar, cara masaknya sama, direbus lalu dihidangkan dengan kuah manis rebusan jahe, pandan, dan gula pasir (kuah bening) atau gula merah (kuah coklat). (cw72)

Tiga Pencuri Solar Kapal Diciduk TANJUNGPINANG (HK)— Tiga pelaku pencurian solar milik kapal KM Bima Sakti berhasil diciduk anggota Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Polres Tanjungpinang, Kamis (31/10). Salah satu pelaku merupakan Anak Buah Kapal (ABK) bagian mesin. Kepala Unit (Kanit) Reskrim KKP Polres Tanjungpinang Iptu Norman mengatakan dalam konfrensi persnya, penangkapan tiga pelaku pencurian solar, AK, SH, dan LS, berdasarkan laporan dari kapten kapal. "Awalnya kapal rusak dan saat itu tengah masuk dock di depan Pelantar KUD. Sekitar pukul 01.00 WIB malam, kap-

ten kapal Yon Hengki melakukan pengecekan persediaan bahan bakar kapal. Setelah dicek, ternyata solar persediaan kapal berkurang," kata Iptu Norman, Jumat (1/11). Setelah diketahui persediaan berkurang, Hengki menanyakannya kepada AK, anak buah kapalnya. Setelah didesak, AK mengaku persedian solar dijual kepada temannya yakni SH. Kemudian, Hengki melaporkan hal ini ke pemilik kapal di Pelantar II dan ke Polsek KKP Polres Tanjungpinang. "Dari hasil keterangan AK dan melakukan pengembangan, dua pelaku lainnya ditangkap yakni SH sebagai

Dari Halaman 17

Anak Jalanan tak ada nampak pun orang (petugas,red) yang Om bilang itu," ujarnya kepada Haluan Kepri, Jumat (1/11). Saat hendak dikonfirmasi melalui ponsel maupun pesan singkat, Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Tanjungpinang Dimiyath belum memberikan jawaban. Menurut Edi saat itu, ang-

garan program kegiatan ini menggunakan dana sharing budget sebesar Rp2 miliar dimana Pemprov Kepri menyediakan Rp1 miliar, Pemko Tanjungpinang Rp250 juta, Pemkab Karimun Rp250 juta, dan Pemko Batam Rp.500 juta. Dinas Sosial masing-masing kota/kabupaten telah merekrut petugas untuk Tan-

diabadikan (foto,red). Ia juga ingin ada pembagian tugas untuk mengatasi banjir di perumahan itu. Terkait lokasi langganan bajir di jalan depan swalayan 1818 dan Wisma Pesona yang merupakan jalan milik provinsi, Lis mengaku telah meminta kepada pihak Pemprov untuk segera memperbaiki jalan tersebut. "Kita perlu ketegasan. Saya minta kepada Pak Gubernur. Ini bisa menjadi perhatian Pak Gubernur karena jalan itu merupakan jalan provinsi. Jalan itu mau dikerjakan atau tidak? Kalau tidak, kami yang akan kerjakan," tegas Lis. Menurut Lis, masalah jalan di tempat itu merupakan persoalan lama. Selama ini pihaknya menunggu Pemprov memperbaiki jalan. Karena akibat jalan tidak diperbaiki, merugikan semua orang," ucapnya. Sambil menggulung celana panjangnya, Lis me-

nembus genangan air untuk melihat kondisi rumah warga yang terendam banjir. Ia berjanji akan membicarakan persoalan banjir bersama pihak Dinas Pekerjaan Umum, Camat, tokoh masyarakat, RT/RW serta kontraktor peumahan Taman Harapan Indah. "Kita akan panggil pihak kontraktor agar ikut rapat, besok (hari ini,red), "ujarnya. Seorang warga perumahan tersebut, Ismail, menyampaikan kepada Haluan Kepri, sejak ruko di depan perumahan itu berdiri, rumah warga menjadi langganan banjir karena drainase tidak lancar. "Ini sudah berkali-kali terjadi. Setiap turun hujan selalu banjir. pihak pengembang tidak pernah memperhatikan nasib warga. Kami selama ini telah berkali-kali mengajukan surat permohonan untuk perbaikan drainase. Namun sampai hari ini tidak pernah terjadi," ungkapnya. (cw77)

Dari Halaman 17

Berdoa dan Setelah itu baru pemantapan skill atau kemampuan terkait dengan cita-cita dan harus dilakukan sebagai bukti keseriusan kita dalam meng-

jungpinang 20 orang, Kota Batam 40 orang, dan Karimun 16 orang. Para petugas akan bekerja menggunakan sistem shift mulai pukul 8 pagi hingga 3 sore, kemudian pukul 3 sore hingga 9 malam. Selama bertugas menggunakan seragam warna ungu, celana dan topi hitam. Mereka akan digaji Rp600 ribu per bulan. (cw77)

Dari Halaman 17

Wako Tpi di depan swalayan 1818, depan Hotel Pesona, Kota Piring, dan Perumahan Taman Harapan Indah, lokasi paling parah sekitar 30 rumah warga terendam banjir. Didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU), Walikota turun ke rumah warga yang paling parah terendam banjir. Ia mengatakan, setiap pembangunan harus memperhitungkan secara matang dampak lingkungan agar tidak menimbulkan efek negatif di masa datang. "Nah, ini kan dulu tidak diperhitungkan. Kondisi perumahan lebih rendah dari posisi jalan sehingga menyebabkan banjir. Kita sebenarnya mendukung pembangunan. Tetapi pembangunan dengan konsep ramah lingkungan yang kita perlukan," ujar Lis dengan nada geram, Jumat (1/11). Lis mengatakan tidak ingin banjir kembali terulang dan minta kejadian banjir

pembeli dan LS sebagai penangkut dari laut ke darat. Kami juga dapat mengamankan tujuh jerigen, empat jerigen diantaranya masih terisi penuh," ungkap Norman. Akibat kejadian ini, pemilik KM Bima Sakit dirugikan sekitar Rp1,4 juta. Ketiga tersangka diancam dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian. Sementara AK saat diwawancarai wartawan mengatakan, niat mencuri solar di kapal tempat bekerjanya muncul karena kehabisan uang. Pasalnya, kapal sudah naik dock sejak dua minggu lalu dan AK tidak mempunyai uang lagi. (cw72)

gapainya. "Bagi saya pribadi, citacita itu penting sebagai arah perjalanan hidup juga bekal menghadapi hari esok.

Jangan biarkan hidup kita mengalir begitu saja seperti air. Tetapkanlah tujuan yang jelas," tutup Puri. (jua)


CMYK

Bintan

Sabtu, 2 November 2013

19

UMK Bintan Tetap Rp2,283 Juta Demo Buruh Tak Berubah BINTAN (HK) — Demo buruh hari ketiga, hari terakhir, yang berlangsung selama 3 jam, yaitu dari jam 07.00-10.00 WIB, tidak mampu mengubah usulan UMK 2014 oleh Dewan Pengupahan Kabupaten (DPK) Bintan sebesar Rp2,283 juta, yang digelar FSPMI Bintan diikuti 100 buruh, di jalan BCI, kawasan industri Lobam, Jum’at (1/11). Rofik Liputan Bintan Dalam orasinya Ketua DPC FSPMI Bintan Parlindungan Sinurat mengatakan, demo hari ketiga ini merupakan hari terakhir yang digelar FSPMI secara nasional. “Pada hari terakhir ini kita belum berhasil menaikkan keputusan pemerintah tentang nilai UMK sesuai tuntutan kita, yaitu menaikkan 50% dari UMK 2013,” kata Parlin. Parlin juga menghimbau agar peserta aksi demonstrasi tidak takut dengan intimidasi oleh pihak-pihak tertentu. “Siapapun dia yang mencoba mengintimidasi kawankawan dalam rangka aksi menyampaikan pendapat ini, dalam rangka pembelaan diri, saya sampaikan lawan, lawan, lawan. Ora urus kata orang Jawa,” kata Parlin. Tidak lama lagi, lanjut Parlin, FSPMI akan melakukan aksi demo lagi, hingga tuntutan mereka didengar. “Aksi berikutnya siap apa tidak? Siap berhadapan dengan preman, siap berhadapan dengan Ormas, siap berhadapan dengan bedil, siap berhadapan dengan pistol?” tanya Parlin kepada peserta demo, yang dijawab dengan kesiapan peserta aksi. “Siap,” teriak peserta aksi demo menjawab seruan Parlin. Pada demo hari terakhir ini sempat terjadi insiden

dorong-mendorong antara pendemo dan aparat, satu orang pendemo mengalami luka ringan di jidat. Dua orang pendemo dimintai keterangan oleh polisi, namun tidak ada penahanan. Unjukrasa berjalan tertib, tidak ada pemblokiran jalan, seluruh pabrik beroperasi. Tidak ada satupun pabrik yang mogok atau diliburkan. Warga yang tergabung dalam lintas OKP dan ormas Bintan Utara, menyayangkan pernyataan yang disampaikan Ketua Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kabupaten Bintan, Parlindungan Sinurat, saat menyampaikan orasi di hadapan buruh yang berunjuk rasa. Parlindungan sempat menyinggung tentang tekanan pihak ormas dan oknum preman. “Dia (Parlindungan) sudah menyampaikan agar buruh siap untuk melawan preman dan ormas. Sama artinya dengan menabuh genderang perang dengan masyarakat,” tegas Rotal, perwakilan lintas OKP dan ormas Bintan Utara. Ucapan ketua FSPMI itu lanjutnya, ditujukan kepada seluruh masyarakat, bukan hanya kepada salah satu preman atau Ormas tertentu. “Kalau cerita preman dan Ormas di semua tempat jelas keberadaannya. Artinya, sewaktu-waktu Ormas bisa mempertanyakan dan meminta pertanggungjawabannya apa yang sudah disampaikan di depan publik itu,”

tegasnya. Perwakilan lintas OKP dan ormas lainnya, Andi Masdar Pararenge, menilai, apa yang diucapkan Parlindungan di depan publik seakanakan memang memancing agar suasana daerah ini agar tidak kondusif. “Dari awal-awal lintas OKP dan ormas sudah mengingatkan agar dalam meakukan unjuk rasa, jangan sampai merugikan pihak lain. Apalagi menyulut kemarahan masyarakat karena bisa merugikan diri sendiri dan akan jadi bumerang,” terangnya. Adapun Raja Ali Akbar, koordinator lintas OKP dan ormas Bintan Utara, kembali menyampaikan harapannya agar semua pihak untuk bisa menahan diri dan tidak terlalu cepat terpancing dengan wacana yang dihembuskan untuk memanaskan suasana. Raja Ali Akbar juga berharap agar aparat kepolisian dan pemerintah lebih peka dalam menyikapi seluruh permasalahan yang ada di daerah ini. “Masalah perburuhan hanya salah satu pekerjaan rumah yang harus disikapi secara profesional. Tetapi lebih banyak permasalahan lain yang lebih besar yang diharapkan oleh masyarakat agar bisa lebih sejahtera,” kata Ali Akbar. ***

ROFIK/HALUAN KEPRI

DEMO BURUH — Sekitar 200-an buruh menuntut kenaikan UMK, berdemo hari ketiga, jalan BCI, kawasan industri Lobam, Jum’at (1/11).

Ponton Pelabuhan TUB Dianggarkan 2014 BINTAN (HK) — Pemerintah Provinsi Kepri akan membangun ponton di pelabuhan speed Bulang Linggi Tanjunguban, melalui APBD Kepri 2014 . Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri, Muramis, mengatakan jumlah ponton yang akan dibangun satu unit. “Pembangunan ponton itu usulan dari Kabupaten Bintan. Mereka

nanti yang menentukan lokasi persisnya di Tanjunguban untuk penempatannya,” ujar Muramis, Jumat (1/11). Untuk detail engineering design (DED)-nya katanya, juga diserahkan ke Pemkab. Terkait besaran anggaran ponton ini, Muramis, mengatakan lupa besarannya tapi yang pasti anggarannya sesuai

dengan DED. Pembangunan ponton ini akan dilaksanakan setelah APBD Pemprov 2014 disahkan. Sementara terkait tendernya, Muramis mengatakan akan dilakukan provinsi sendiri. Pelabuhan speed Bulang Linggi Tanjunguban sendiri sampai saat ini belum memiliki ponton. Speed

yang datang dari Batam biasanya langsung bersandar di pelabuhan tanpa melalui ponton seperti pelabuhan kapal umumnya. Jika nantinya ponton ini sudah berdiri maka para penumpang yang hendak turun dan naik ke speed akan lebih dimudahkan. Dan keselamatan penumpang lebih terjamin.(rof)

Besok, 164 Honorer K2 Tes CPNS BINTAN (HK) — 164 honorer K2 (tercatat sebagai honorer mulai Januari-Desember tahun 2005) Kabupaten Bintan akan mengikuti tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS), di aula kantor Bupati Bintan, Bandar Seri Bentan, Bintan Buyu, Minggu (3/11) (besok pagi, red). Sebagaimana disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Bintan Syaiful, di Bintan, Jum’at (1/11). “Tes CPNS-nya di aula kantor Bupati Bintan, diikuti oleh 164 honorer K2. Saat ini soalnya di kantor polisi, Minggu pagi baru dibawa ke lokasi tes CPNS. Tesnya dimulai pukul 08.00 WIB sampai selesai. Materi soalnya meliputi tes kompetensi dasar

dan tes kompetensi bidang,” kata Syaiful. Kepada honorer K2 yang akan mengikuti tes, katanya, dianjurkan untuk mempersiapkan diri baik fisik maupun pengetahuan, dengan belajar. Juga diminta datang ke lokasi tes sebelum waktu ujian dimulai. Mengenai formasi terbanyak yang dibutuhkan adalah formasi pendidikan, selanjutnya kesehatan, diikuti formasi tenaga teknis lainnya. Ia tidak menjelaskan berapa jumlah CPNS yang dibutuhkan dari 164 honorer yang mengikuti tes. “Jumlah CPNS yang dibutuhkan Bintan berapa orang dari 164 peserta tes, itu diserahkan Pemerintah Pusat. Karena soalnya dari pusat, yang menyeleksi juga pusat,

keputusannya juga diserahkan pusat. Kalau secara nasional, yang akan diangkat sebagai CPNS adalah 30%. Tetapi untuk Bintan berapa orang, saya tidak tahu. Semoga semuanya lulus,” ujarnya. Ia juga menghimbau kepada peserta tes untuk tidak melayani apabila ada pihakpihak tertentu yang mengirimkan pesan singkat mengatasnamakan Kepala BKD, agar peserta melakukan sesuatu pendekatan agar diluluskan. “Jangan percaya pihakpihak tertentu yang mengatasnamakan Kepala BKD, semua seleksi dilaksanakan secara terbuka. Tidak ada titip-titipan, siapapun tidak bisa mempengaruhi hasil tes ini,” terangnya.

CMYK

Usai pelaksanaan tes, jawaban dan soal tes segera dikirimkan ke pusat. Sehingga tidak ada campur tangan BKD Bintan. Setiap tahapannya diawasi pihak kepolisian. “Semua tahapan, mulai dari pengiriman soal, penyimpanan soal, pengerjaan tes, dan pengiriman kembali jawaban dan soal diawasi polisi. Sehingga tidak ada celah untuk campur tangan bagi pihak-pihak tertentu,” jelasnya.(rof)

Editor:Eddy Supriatna, Layouter: Syahrial Anwar


Anambas

Sabtu, 2 November 2013

20

Pemkab Diminta Ubah Kebijakan dan Struktur Pendanaan

Pengelolaan Hasil Laut Belum Optimal TAREMPA (HK) — Pembangunan sektor kelautan dan perikanan Kabupaten Kepulauan Anambas selama ini masih terabaikan. Walaupun memiliki potensi besar dan luar biasa, namun upaya pengelolaan yang dilakukan pemerintah setempat belum optimal. Asfanel Liputan Anambas Hal ini terlihat dari kehidupan nelayan yang terbelakang, infrastruktur pelabuhan dan armada perikanan yang tradisional, ketiadaan unit pengolahan ikan. “Sektor kelautan dan perikanan belum menjadi unggulan yang dilihat dari alokasi dana pembangunan APBD dan APBN yang masih minim. Oleh karena itu, pemerintah daerah Kabupaten Anambas mesti mengubah kebijakan dan struktur pendanaan pembangunan agar lebih berorientasi kepada pemanfaatan sumberdaya kelautan,” cetus Goverment DFW, Mohammad Abdi kepada Haluan Kepri, Jumat (1/11). Menurut Abdi, Kabupaten Kepulauan Anambas merupakan Kabupaten wilayah kepulauan dengan 98 persen wilayahnya adalah laut. Sarana transportasi laut menjadi sangat vital sebagai sarana mobilisasi penduduk dari pulau ke pulau. Selain itu, potensi perikanan laut sangat besar dengan hasil tangkapan mencapai 1 juta ton per tahun. Sebagai wilayah kepulauan,

eksosistem terumbu karang dan pasir putih merupakan obyek menarik untuk pengembangan wisata bahari. “Kita sangat menyayangkan, kondisi ini belum dilihat sebagai peluang pembangunan yang harus digenjot. Hal ini bisa dilihat dari struktur armada kapal dan alat tangkap nelayan yang masih sangat tradisional dengan mayoritas menggunakan pancing dan bagang. Selain itu, kegiatan budidaya perikanan masyarakat belum berkembang dengan baik karena kesulitan bibit dan pakan ikan,” ujarnya. Padahal, lanjut Abdi, beberapa jenis ikan ekonomis seperti kerapu, sunu dan napoleon berpotensi untuk dikembangkan untuk memenuhi skala ekonomi usaha. Disisi hilir, pengolahan dan pemasaran kegiatan pengolahan ikan juga belum berkembang dengan baik. “Pengolahan ikan masih dilakukan dalam skala rumah tangga karena keterbatasan sarana pendukung seperti coldstorage dan pabrik es. Sementara pemanfatan jasa kelautan seperti wisata bahari belum juga

optimal karena aksesibilitas dari dan keluar Anambas melalui udara masih kurang. Kelemahan ini menyebabkan sumbangan sector kelautan dalam PDRB Anambas sangat minim,” ungkapnya. Ditambahkan, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas seharusnya mereorientasi strategi pembangunan agar menempatkan kelautan dan perikanan sebagai prioritas pembangunan. Struktur pembiayaan di APBD juga harus digeser untuk lebih fokus pada dukungan sektor-sektor ekonomi yang mendukung pengembangan kelautan. Pembangunan infrastruktur perikanan seperti pelabuhan, coldstorage dan pabrik es modernisasi armada kapal, peningkatan kapasitas nelayan, dukungan budidaya perikanan berupa pengadaan bibit dan pakan. Pemanfaatan pulau-pulau kecil sebagai obyek wisata serta pengembangan sarana energy alternative untuk penduduk pulau merupakan agenda kerja yang harus dilakukan. “Pemerintah juga harus mempunyai skenario untuk mengantisipasi kebutuhan logistik masyarakat pulau menjelang musim utara yang akan menyebabkan gelombang tinggi di perairan Anambas sehingga seringkali menyulitkan akses masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan pokok, inilah yang seharusnya diperhatikan oleh pemerintah kita,” harap Mohammad Abdi.***

Buruh Harian Ditangkap karena Edarkan Ganja TAREMPA (HK) — Seorang buruh harian lepas, Lukman (37), tertangkap basah oleh polisi ketika akan mengedarkan narkoba jenis ganja di Pelabuhan Rakyat Desa Kuala Maras, Kecamatan Jemaja, Rabu (31/10) sekitar pukul 04.00 dinihari WIB. Dari tangan tersangka, polisi mengamankan barang bukti (BB) ganja kering siap edar seberat 6 ons. “Benar, kita telah berhasil menangkap satu orang warga yang diduga pemakai dan pengedar narkoba jenis ganja. Dari tangan pelaku, kita berhasil mengamankan barang bukti sebesar 6 Ons ganja kering siap edar,” kata Kapolsek Jemaja, Iptu Emsas kepada wartawan saat dihubungi melalui saluran telepon, Jumat (1/11). Menurut Dimas, informasi tersebut berawal dari masyarakat yang menyatakan bahwa narkoba jenis ganja banyak beredar. Mendapat informasi itu, petugas langsung menindaklanjuti serta menggali lebih dalam kebenarannya. Setelah informasi

yang digali dinilai cukup, petugas langsung menyusun strategi yakni meminta salah satu warga setempat menjadi informan untuk melakukan transaksi dengan pelaku. “Informasi yang kita dapatkan, tersangka sering melakukan transaksi. Kita pancing untuk membeli melalui salah satu warga ternyata tersangka mau menjualnya,” tutur Emsas. Sekitar pukul 03.55 WIB, antara tersangka dengan informan Mapolsek Jemaja bertemu di tempat yang telah ditentukan yakni di Pelabuhan Rakyat Desa Kuala Maras, Kecamatan Jemaja Timur. Lima menit kemudian atau sekitar pukul 04.00 WIB saat transaksi ingin dimulai, 5 orang petugas dari Mapolsek Jamaja langsung menyergap dan membekuk pelaku beserta barang bukti ganja kering siap edar seberat 6 Ons. “Saat ditangkap tidak ada perlawanan dari tersangka. Saat ini tersangka besarta barang bukti kita amankan di Mapolsek untuk pengemba-

ngan dan penyelidikan lebih lanjut,” ujar Emsas. Dari pengakuan tersangka kata Emsas, barang haram ini didapatkannya dari salah satu temannya yang berasal dari Medan. Meski belum mengetahui keberadaan orang yang dimaksud namun pihaknya sudah mengantongi nama orang tersebut. “Dari pengakuan tersangka, ganja diperoleh dari temannya yang berasal dari Medan. Saat ini masih kita kembangkan dari mana asal muasal barang haram ini,” ungkap Emsas. Tersangka sendiri, kata Emsas, bekerja sebagai buruh harian lepas di Desa Kuala Maras, Kecamatan Jemaja Timur dan sudah berkeluarga. “Perbuatan tersangka dapat dijerat dengan pasal Pasal 111 dan Pasal 112 UU jo pasal 114 tentang Narkotika No 35 Tahun 2009 atas kepemilikan dan penyalahgunaan narkotika dengan ancaman hukuman penjara minimal 5 tahun dan paling lama 20 tahun,” tukasnya. (nel)

ZAMZUKRI/HALUAN KEPRI

HADIRI WISUDA — Bupati Kepulauan Anambas, Tengku Mukhtaruddin (Paling Kanan) menghadiri wisuda Ahli Madya Keperawatan dan Kebidanan Politeknik Kesehatan Kemenkes Tanjungpinang di Hotel Aston, Selasa (29/10) lalu.

Bupati Hadiri Wisuda 57 Mahasiswi Poltekes Asal Anambas TAREMPA (HK) — Bupati Kepulauan Anambas, Tengku Mukhtaruddin hadir langsung dalam acara wisuda 57 mahasiswi asal Anambas yang menuntut ilmu di Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan ( Poltekes Kemenkes) Tanjungpinang Sebanyak 57 mahasiswi dari jurusan Keperawatan dan Kebidanan kelas khusus pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas diwisuda di Hotel Aston Tanjungpinang, Selasa (29/10) Kemarin. Dalam sambutannnya, Tengku Mukhtaruddin mengatakan, mahasiswi yang diwisuda ini adalah wisuda program D III Keprawatan dan D III Kebidanan Poltekes Kemenkes Tanjungpinang dengan kelas Khusus dari Kabupaten Anambas yang telah berhasil menyelesaikan masa studinya tepat waktu. “Mereka ini merupakan mahasiswi yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Kepuluan Anambas yang telah tiga

tahun mengikuti proses belajar di Poltekes Kemenkes Tanjungpinang dengan biaya yang ditanggung sepenuhnya oleh pemerintah daerah,” ujar Tengku Mukhtaruddin. Bupati menjelaskan, pada tahun 2010/2011 lalu, Pemkab Anambas mengirimkan sebanyak 61 orang putri-putri asli daerah Anambas, untuk menuntut pendidikan di Poltekes Kemenkes Tanjungpinang. 30 orang untuk jurusan Keperawatan dan 31 orang untuk jurusan Kebidanan. Namun dalam 3 bulan masa belajar satu orang mengundurkan diri dengan alasan tertentu. “Seharusnya mahasiswi yang diwisuda pada saat ini berjumlah 60 orang tetapi karena ada 3 orang yang belum bisa menyelesaikan tugas belajar maka hanya 57 saja. Terdiri dari 30 orang perawat dan 27 orang bidan. Sedangkan yang 3 lagi masih melanjutkan tugas belajar hingga 3 bulan mendatang,” ungkapnya. Tengku berpesan, se-

moga kepada mahasiswi yang diwisuda ini, bisa mengabdikan ilmu pengetahuan serta keterampilannya secara profesional. “Dengan telah menyandang gelar Ahli Madya Keperawatan dan Kebidanan, maka bertambah pula tanggung jawab mereka terhadap individu keluarga maupun terhadap orang banyak. Saya berharap semoga mereka ini bisa memberikan ilmu dan keterampilan yang sudah dituntutnya kepada daerah dan masyarakat Anambas,” pinta Tengku. Selain Bupati Anambas, tampak hadir wakil Ketua DPRD, Nur Adnan Nala, Asisten III, Augus Raja Unggul, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Herdi Usman, Kepala Badan Kepegawaian Daerah, IIp Ilham Firman dan Kepala Dinas Kesehatan, Said Damrie, serta sejumlah orang tua dan keluarga wisudawati yang berasal dari Kabupaten Anambas. Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupa-

ten Anambas, Said Damrei menuturkan terhadap putriputri asal Anambas ini akan ditempatkan di daerah mereka masing-masing. “Sebelum di terjunkan ke di daerah mereka, terlebih dahulu dididik di rumah sakit dan puskesmas yang ada di wilayah Anambas. Ini dimaksudkan supaya ilmu yang mereka terima bisa lebih mahir dan profesional,” ujar Said Damrie. Pemkab Anambas melalui Dinas Kesehatan, lanjut Sadi, akan terus bekerja keras supaya pelayanan kesehatan terhadap masyarakat lebih meningkat, merata dan bermutu serta dapat terjangkau dengan mudah. “Semoga dengan adanya program pemerintah Anambas melalui Dinas Kesehatan ini, pelayanan terhadap mayarakat lebih meningkat, merata dan mudah dijangkau. Selain sarana fisik yang memadai, tenagatenaga kesehatan yang handal, tangguh dan profesioanl juga akan di tingkatkan,” harapnya. (zam)

Pemkab Segera Bantu Lampu dan GPS Diperuntukkan Bagi Nelayan Desa Sri Tanjung

TAREMPA (HK) — Pemkab Kepulauan Anambas melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) akan memberikan bantuan peralatan lampu kepada nelayan di Desa Sri Tanjung, Tarempa. Kepala Bidang Perikanan Tangkap DKP Kabupaten Kepulauan Anambas, Yuliana mengatakan, bantuan tersebut berdasarkan keluhan yang disampaikan oleh perwakilan nelayan Desa Sri Tanjung, dimana para nelayan kesulitan mencari ikan, karena kurangnya penerangan dan tidak memiliki alat global position system (GPS). “Mengenai hal itu, langkah kedepan Insya Allah. Karena memang kalau untuk bantuan itu ada tahun 2013 ini belum bisa,” kata Yuliana, Jumat (1/11). Dikatakan, beberapa bantuan yang diberikan kepada sejumlah nelayan di Anambas itu memang ada yang di-

berikan seperti bagan apung. Mengenai GPS pun, pihaknya menjelaskan telah memberikan bantuan kepada perwakilan nelayan yang terdapat di kabupaten maritim ini. “Ada beberapa bantuan, seperti bantuan untuk bagan apung serta Lampu celup bawah. Untuk bantuan GPS pun ada juga di tahun 2011, ada kasih bantuan sekitar 77 unit. Memang belum bisa mengcover semua nelayan tangkap yang ada. Tapi, tujuan serta sasaran kita agar ada kebersamaan. Kedepan insya Allah kita perhatikan,” terang wanita berjilbab yang baru menjabat sebagai kabid selama tiga bulan itu. Dirinya pun menjelaskan,

pada tahun 2014 mendatang, terdapat beberapa bantuan yang akan diberikan kepada beberapa nelayan tangkap yang ada di Anambas. “Insya Allah ada bantuan berupa GPS, kapal pompong, serta bagan apung dan studi kelayakan kepada nelayan tangkap kita. Karena, pada dasarnya kita memang mengejar target rencana pembangunan jangka menunjang (RPJM) dengan kegiatan yang menunjang. Karena memang dalam musrenbang belum ada pengajuan untuk solar cell. Tapi, kita akan usahakan,” sebutnya. Disinggung mengenai adanya aktifitas kapal Pukat Mayang yang mengaku sering dikeluhkan oleh nelayan Anambas, Yuliana menuturkan di DKP sendiri telah melakukan upaya untuk meminimalisir hal tersebut. “Di DKP ada Satuan Kerja untuk mengantisipasi Pukat Mayang itu. Ada Hiu Macan untuk kapal patroli. Ka-

pal ini punya DKP Anambas. Kedepan, memang kita berencana untuk ajukan lagi armada ini punya DKP Anambas,” ujarnya. Seperti diketahui, beberapa kelompok nelayan yang terdapat di Desa Sri Tanjung, Tarempa meminta kepada pihak Pemda untuk memperhatikan nasib mereka terutama dalam mencari ikan di laut. Mereka memerlukan lampu solar cell serta GPS sebagai alat penunjang mereka dalam mencari ikan dilaut. Tidak hanya itu, mereka juga mengeluhkan masih adanya kapal pukat mayang dari luar wilayah Anambas yang menjaring ikan dilokasi tempat mereka mencari ikan. Dari data DKP Kabupaten Kepulauan Anambas tahun 2011 tercatat, sebanyak 2504 nelayan tangkap yang ada dibeberapa wilayah di Anambas. Angka ini terus mengalami perubahan mengingat potensi bahari di kabupaten maritim ini yang melimpah. (zam) Editor: Didik, Layouter: Syahril


Karimun

Sabtu, 2 November 2013

21

2014 Kundur Jadi Kabupaten KARIMUN (HK) — Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI asal daerah pemilihan Kepri, Hardi Selamat Hood mengatakan, setelah usulan pembentukan Kabupaten Kepulauan Kundur masuk dalam program legislasi nasional (prolegnas) atas usulan DPR RI, maka pemerintah langsung mengusulkan adanya 65 daerah otonomi baru (DOB), salah satunya Kabupaten Kepulauan Kundur. Ilham Liputan Natuna “Kita tentu sangat bersyukur setelah masuknya Kabupaten Kepulauan Kundur dalam prolegnas itu, namun semuanya tentu butuh proses. Insya Allah pada 2014

ini rencana pembentukan Kabupaten Kepulauan Kundur ini akan disetujui dan pengesahan antara DPR RI dengan pemerintah,” ujar Hardi di Tanjungbalai Karimun, Jumat (1/11) Namun, sebelum pengesahan itu dilakukan antara pemerintah dan DPR, kata

Hardi, maka DPR meminta pandangan pendapat kepada DPD. Setelah itu, maka DPD akan turun bersama timnya untuk melihat secara langsung atau melakukan cek fisik ke Pulau Kundur sebagai daerah kabupaten yang baru itu. Hardi menyampaikan kabar gembira, kalau secara administratif semua usulan pembentukan Kabupaten Kepulauan Kundur tidak mengalami kendala apa-apa. Hanya tinggal bagaimana kenyataan di lapangan saat turunnya tim DPD ke Kundur. “Kami berharap, setelah semua persyaratan administratif tidak bermasalah, maka di lapangan pun juga tidak ada masalah,” sebutnya. Menurutnya, setelah semua proses tersebut berjalan

lancar, ditambah lagi kerja keras dari seluruh tim pembentukan Kabupaten Kepulauan Kundur, Pemerintah Kabupaten Karimun, Pemprov Kepri dan pemerintah pusat, maka pada 2014 mendatang Kabupaten Kepulauan Kundur secara definitif akan terbentuk. Dijelaskan, cek fisik yang akan dilakukan DPD setelah ada surat yang dikeluarkan DPR, menurut rencana tim DPD RI akan turun melakukan cek fisik pada akhir November 2013 ini. Hanya saja, karena saat ini masa reses bagi DPR, maka rencana turunnya tim DPD itu akan diundur pada awal 2014 mendatang. “Insya Allah saya juga akan ikut bersama tim tersebut,” ungkap Hardi.*** ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

SPAI-FSPMI Kembali Demo Pemkab KARIMUN (HK) — Serikat Pekerja Aneka Industri-Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (SPAI-FSPMI) Kabupaten Karimunb kembali menggelar aksi unjukrasa di halaman Kantor Bupati. Tuntutan dalam aksi kali ini dititikberatkan kepada pekerj PT Kawasan Dinamika Harmonitama (KDH) terkait pemutusan hubungan kerja (PHK) 62 karyawan, Jumat pagi (11/10). Ketua SPAI-FSPMI Kabupaten Karimun, Muhammad Fajar mengatakan, selain tuntutan kenaikan Upah Minimum Kabupaten (UMK) sebesar 50 persen dari tahun sebelumnya, kemudian penghapusan outsourching, menjalankan BPJS dan menolak Inpres Nomor 9 tahun 2019, para pekerja juga menuntut penyelesaian sengketa ketenagakerjaan di PT KDH yakni pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 62 karyawannya. Tindakan yang dilakukan oleh manajemen perusahaan tersebut dianggap tidak sesuai dengan aturan dan regulasi yang ada. Di samping itu pula kata Fajar, perusahaan yang bergerak dalam bidang tambang granit yang berlokasi di Desa Sememal Kelurahan Pasirpanjang Kecamatan Meral Barat itu juga dinilai telah mengangkangi pasal 151, undang-undang Nomor 13 Tahun 2003, tentang Ketenagakerjaan berkaitan dengan PHK khusus pekerja permanen sebanyak 21 orang. Pihak perusahaan telah memecat pekerjanya dengan dalih ter-

libat aksi mogok kerja ilegal padahal masih perlu dibuktikan kebenarannya. Untuk menerbitkan PHK tidak gampang, karena ada beberapa tahapan panjang yang tentunya kebenarannya sudah terbukti jauh hari sebelumnya baru hal itu bisa dilakukan. Lebih lanjut dikatakan Fajar, dari 62 pekerja PT KDH yang di PHK sepihak oleh perusahaan tersebut saat ini mulai terombang ambing. Alasannya saat ini mereka mudali tidak bisa menafkahi keluarga, sudah lah tidak ada pesangon yang diberikan perusahaan kini mereka tak tahu akan berbuat apa untuk mencari nafkah demi keluarga. Jika harus bekerja di tempat lain, mereka takut dianggap sudah menerima keputusan PHK dari perusahaan. Sedangkan untuk ke Pengadilan Hubungan Industrial (PHI), berkas belum lengkap karena ada beberapa tahapan belum dilaksanakan seperti perundingan Tripartit. Dalam persoalan itu pula Fajar pun mengaku menyesali sikap Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang tidak tegas terhadap perusahaan dan kurangnya pembelaan terhadap para pekerja terutama masalah yang tengah dihadapi para karyawan PT.KDH. “Kami siap ke PHI, tetapi pemerintah melalui Disnaker memberikan jawaban mengambang tentang unjukrasa itu sah diakui. Kami menuntut surat itu saja, namun tetap saja Disnaker malah

memberikan jawaban yang tak jelas dan mengambang,” kata Fajar dalam orasinya. Beberapa alasan Fajar mengatakan bahwa Disnaker disebut memberikan jawaban mengambang adalah dengan adanya surat yang dikirim SPAI-FSPMI agar Disnaker Karimun memberikan penegasahan, bahwa mekanisme berunjukrasa pekerja PT KDH itu dibenarkan. Namun usai unjuk rasa, surat balasan Disnaker yang ditandatangani Rufindy Alamsyah selaku Kepala Disnaker dengan nomor 52/PUK/SPAI/ FSPMI/X/2013 sangat terkesan membiarkan pekerja menempuh PHI. Beberapa menit jalannnya aksi demonstrasi di Halaman Kantor Bupati oleh SPAI-FSPMI Kabupaten Karimun, Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq pun menemui ratusan pendemo dan mengatakan bahwa, sesuai undang-undang nomor 13 Tahun 2003, khususnya pada pasal 151, 152 dan pasal 155 yang intinya, ada peran pemerintah daerah agar tidak terjadi PHK. “Jangan sampai ke PHI, maka dari itu harus dilakukan pembicaraan terlebih dahulu,” kata Rafiq memberikan jawaban dari tuntutan para pekerja tersebut. Apa yang disampaikan oleh orang nomor dua di Kabupaten Karimun ini tentunya sangat bertolak belakang dengan sikap Disnaker. Bahkan untuk menyelesaikan persoalan tersebut, Rafiq pun mengaku akan mengambil lang-

kah konkrit yakni memanggil semua pihak dalam hal ini para pekerja dan pihak perusaan untuk membicarakan masalah tersebut pada 6 November mendatang (Rabu pekan depan). Dengan harapan agar persoalan tersebut tidak sampai kepada PHI. “Mengenai masalah Inpres tetap akan kita tampung dan akan disampaikan kepada pemerintah pusat. Yang menjadi domainnya pemerintah daerah adalah tuntutan penetapan UMK. Dalam waktu dekat ini akan kita bahas bersama pihak perusahaan dan serikat pekerja,” kata Rafiq. Aksi yang berlangsung lebih kurang tiga jam dan diikuti ratusan buruh tersebut berlangsung aman dan tidak terjadi kerusuhan sebagaimana di beberapa daerah dalam aksi serupa. Meski demikian, aparat keamanan dalam hal ini Polisi dan Satua Polisi Pamong Praja (Satpol PP) tetap disiagakan hingga para demonstran membubarkan diri. Sehari sebelumnya, ratusan buruh yang tergabung kedalam SPAI-FSPMI Kabupaten Karimun menggelar aksi demonstrasi di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karimun, yang dilanjutkan ke Kantor Bupati Karimun pada Kamis (31/10), dengan tuntutan yang disampaikan adalah meminta kenaiklan UMK sebesar 50 persen untuk tahun 2014 mendatang, yang sebelumnya hanya Rp1,6 juta.(gan)

Satpol PP Diminta Terus Sweeping Pegawai Kedai Kopi KARIMUN (HK) — Bupati Karimun, Nurdin Basirun menekankan kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karimun untuk

tetap melaksanakan tugas dan bergerak melakukan sweeping pegawai di seluruh kedai kopi Hal tersebut menurut Nurdin, guna meningkatkan kua-

litas kinerja dan kedisiplinan para pelayan masyarakat yang digaji oleh pemerintah. “Pelayanan prima harus tetap dilaksanakan. Kalau ada yang masih berpikir cara lama, maaf, silahkan berpikir dan minggir jauh-jauh, karena ini tuntutan pelayanan,” ujar Nurdin beberapa waktu lalu dalam menanggapi disiplin pegawai yang kerap nongkrong di kedai kopi. Pemerintah lanjut Nurdin, menginginkan adanya peningkatan dalam pelayanan yang lebih baik dan ini menjadi tanggungjawab bersama. “Satpol PP silahkan teruskan. Jam kerja ada yang ngopingopi angkat saja dan serahkan ke Wakil Bupati. Jangan ada yang merasa dekat dengan Satpol PP lalu seenaknya saja keluyuran,” tegas Nurdin. Penegasan tersebut disampaikan Nurdin terkait melemahnya disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS) akhir-akhir ini dan banyak ditemukan di hampir seluruh kedai kopi yang ada. Tidak hanya itu,

kegiatan apel setiap Senin pagi yang dihadiri oleh seluruh pegawai pun dinilai masih sangat minim dan banyak yang tidak hadir tanpa keterangan. Sehingga dalam hal ini diinstruksikan agar yang tidak hadir apel agar dibuatkan barisan khusus sebagai bentuk teguran ringan. Dalam meningkatkan kedisiplinan pegawai, Wakil Bupati Karimun, Aunur Rafiq pun telah meminta kepada Sekda Karimun, Arief Fadillah untuk segera menginstruksikan kepada seluruh dinas agar segera menyiapkan absensi elektrik. Yang nantinya kehadiran para pegawai akan di cek melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dinas mana saja yang sudah siap menggunakan sistim absensi tersebut. Rafiq juga menyinggung masalah pegawai di kedai kopi. Menurutnya yang ingin ngopi tidak dilarang dan dipersilahkan, namun jangan terlalu lama meninggalkan kantor.(gan)

BERUBAH FUNGSI — Ruko tiga lantai di RT02/RW03 Kelurahan Teluk Air, Kecamatan Karimun telah beralih fungsi menjadi tempat kos-kosan orang bule.

Ruko Dijadikan Kos-kosan Bule KARIMUN (HK) — Sejumlah warga meresahkan berdirinya ruko tiga lantai sebanyak 11 ruko di belakang Komplek perumahan TNI-AL kelurahan Teluk Air milik PT Bangun Sejahtra Jaya Karimun, ruko tiga lantai ini diresahkan warga sebab seringnya di tempat tersebut para bule nongkrong. Salah satu warga RT 02/ RW 03 yang tinggal di dekat lokasi yang tidak mau disebutkan namanya mengaku, pembangunan ruko itu dulu memang kontroversi dengan warga, pria itu mengaku, dulu ruko itu mau dijadikan sebagai diskotik, namun warga yang tinggal di area tersebut tidak mengizinkan, dan menolak mentah-mentah keinginan pemilik ruko. Namun sejauh ini masyarakat juga tanda tanya, kenapa ruko di bangun di tempat yang sepi, jauh dari keramaian. “Memang dulu ruko itu mau dijadikan diskotik, warga di tempat ini tidak mau, tapi sekarang malah sering bule-bule dengan wanita pakaian seksi berada di tempat itu, namun tempatnya memang koskosan, tidak jadi dijadikan ruko. Itulah yang membuat warga di tempat ini jadi resah, banyak warga bule yang tak jelas. Kamai takut efeksamping dari perbuatan mereka,” tutur lelaki

paruh baya ini. Lelaki yang tak mau disebutkan namanya itu juga merasa heran, jika dilihat dari pisiknya memang bangunan ruko tiga lantai sebanyak 11 ruko, namun aku pria itu kok menjadi kos-kosan, apalagi yang tinggal di tempat itu adalah warga negara asing, dengan wanita pakaian seksi, selalu mengundang pertanyaan. “Saya masih melihat orang bule kemarin keluar dari dalam dengan cewek seksi sepertinya mereka belanja atau makan siang, saya tidak tau apakah mereka tinggal bersama atau tidak, namun mereka berdua keluar dari dalam ruko, katanya cewek itu tinggal di dalam. Kalu dilihat dari luar memang ruko, tapi kok bisa jadi kos-kosan, kami khawatir izinnya juga tidak ada. Soalnya penjagaan sangat ketat,” sambungnya lagi. Zakaria, Ketua RT02/ RW03 Kelurahan Teluk Air yang diwakili istrinya mengaku memang di dalam ruko tiga lantai itu ada yang kontrak, dan sudah melapor ke RT setempat, namun mereka tidak pernah melihat adanya bule-bule di tempat itu, yang ada hanya laporan ada karyawan yang tinggal di dalam ruko sekitar 30 orang. “Mereka memang sudah melapor ada karyawan yang tinggal di dalam ruko, tapi untuk laporan bule-

bule memang tidak ada, dulu memang ruko itu mau dijadikan diskotik, tapi bapak tidak berani berikan izin, jika memang ada bulebule di tempat itu, akan diperiksa ulang, apakah mereka ada izin, atau seperti apa,” tutur istri Zakaria, yang kebetulan Zakaria tidak ada di tempat. Heny, i staf pemasaran ruko mengaku, ruko yang mereka tawarkan itu adalah izin pendirian ruko, dan belum dialih pungsikan menjadi kos-kosan. Dan Heny juga mengaku, jika ruko itu telah dikontrak warga negara Singapura untuk karyawan PT Oil Tanking dari Batam, untuk dijadikan mess/wisma bagi para karyawan. “Untuk izinnya memang ada, tapi izin ruko, itu sudah ditepati karyawan, sudah ada yang ngontrak dari Singapura, di dalamkan memang seperti hotel di sekat-sekat, lebih kuranglah dua puluh kamar, di bawahnya yang ruko, tapi tidak dibuka, karena ada yang ngontrak, untuk alih izin saya tidak tau pasti, sebab saya hanya memasarkan saja, tapi untuk saat kami tidak bisa menjualnya, sebab masih ada kerjasama kontrak. Kalau masalah bule saya kurang tau, tapi memang sejauh ini ruko itu telah dikontrak warga negara Singapura.” tutur Heny.(gan)

Bupati Minta Dukungan Warga KARIMUN (HK) — Bupati Karimun, Nurdin Basirun meminta partisipasi masyarakat Kabupaten Karimun, guna membantu untuk menciptakan Karimun menuju adipura, tanpa bantuan dari masyarakat, adipura tidak akan pernah tercapai. Nurdin mengaku sejauh ini pihaknya telah berupaya menjadikan Karimun menuju adipura, mulai membersikan bibir pantai, jalan-jalan lingkar, dan sejumlah lokasi yang masih dianggap belum layak untuk menuju adipura, serta menambah lokasi TPA seluas 5 Hektar, yang akan direalisasikan pada tahun 2014 mendatang. “Kami tetap berharap partisipasi warga, untuk menciptakan Karimun yang bersih, agara kita semua merasa nyaman, selain itu kami juga berarap agar semua warga saling membantu dan sadarkan diri buang sampah, guna menuju Adipura di Kabupaten Karimun ini,” tutur Nurdin. Dalam berapa hari ini khususnya Dinas Kebersihan Tanjungbalai Karimun, lebih fokus memantau dan bergo-

tong royong di sejumlah titik, seperti hanya di wilayah Pasar Telaga Mas, salah satu pasar tertinggal dan telah dijadikan warga sebagai tempat tinggal. Dan berharap dengan adanya pemantauan dan kebersiahan seperti itu, masayarakat lebih tau diri, dan tetap menjaga lingkungan agara tetap sehat. Ramli sebagai camat Karimun mengaku, terkait dengan tujuan Karimun menjadi Kabupaten yang asri dan bersih, pihaknya tetap menjalankan jumat bersih, yang bekerjasama dengan berbagai lurah dan instansi

terkait. “Sebenarnya untuk menuju adipura ini adalah kerja kita bersama, bukan perorangan, jika memang kita semua sadar dengan kebersiahan dan kesehatan lingkungan, tidak serepot dan serumit ini. Namun kenyataannya amsih banyak yang tidak sadar, pemerintah harus turun langsung ke palangan, guna membersihkan sampah masyarakat, seharusnya kerja samakin lebih bagus,” tutur Ramli, saat mengunjungi pasar Telaga Mas. (abk)

ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

SEJUMLAH warga ikut berpartisipasi membersihkan Pasar Telaga Mas.

Editor: Niko, Layouter: Syahril


CMYK

Sabtu, 2 November 2013

22

Inter Incar Giaccherini

Giaccherini

LONDON (HK) — Arsenal patut waspada kala menjamu Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, Minggu (3/11) dinihari WIB nanti. Pasalnya The Gunners (sebutan Arsenal) sering sial di bulan November. November musim ini menjadi bulan yang tidak ramah bagi Arsenal. Sederet laga berat sudah menanti. Selain Liverpool, 'Gudang Peluru' harus meladeni lawan berat lainnya. Diantaranya, Southampton dan Manchester United di liga domestik. Arsenal juga akan berjumpa tim tangguh Borussia Dortmund di laga away dan meladeni Marseille di Emirates pada ajang Liga Champions. Atas laga-laga tersebut, Arsenal jelas harus sangat waspada. Apalagi statistik mencatat kalau Arsenal sering tampil bu-

ruk di bulan November. Straits Times mencatat sejak 2008 hingga 2012, Arsenal hanya mengantongi 28 poin dari 66 poin maksimal yang bisa diraih di Premier League pada bulan November. Artinya Arsenal hanya bisa mendapatkan 42 persen poin sepanjang bulan kesebelas itu. Pada musim 2011, Arsenal untuk pertama kalinya tampil pada empat turnamen sekaligus, liga primer, dua piala domestik dan Liga Champions. Namun di akhir musim satupun gelar juara didapatkan. Salah satu gelar yang hilang pada November itu adalah saat

GELANDANG Sunderland, Emanuele Giaccherini, belakangan dikabarkan diincar Inter Milan. Namun, Gustavo Poyet enggan untuk melepasnya. Giaccherini didatangkan oleh manajer Sunderland sebelum Poyet, Paolo Di Canio. Sejauh ini, Giaccherini sudah tampil sebanyak tujuh kali untuk Sunderland dan semuanya dilakoni sebagai starter. Giaccherini juga sudah menyumbang dua gol. Namun, Giaccherini tidak dimainkan oleh Poyet ketika Sunderland meraih kemenangan 2-1 atas Newcastle United (kemenangan pertama The Black Cats musim ini), yang lantas membuat Giaccherini berang. (dmc)

mereka harus tersingkir dari Piala Liga setelah kandas 0-1 di tangan Manchester City. Catatan Opta, November juga menjadi bulan paling tidak produktif buat Arsenal dengan ratarata hanya meraih 1,55 poin per pertandingan. Sementara Oktober menjadi bulan paling produktif nomor dua (setelah Maret). Namun banyak yang meyakini Arsenal akan menghapus rentetan hasil buruk itu musim ini. Performa mereka di pekan-pekan awal jadi salah satu acuan, selain itu Arsene Wenger juga dianggap punya skuat lebih baik dengan keberadaan Mesut Oezil dan makin matangnya pemainpemain seperti Jack Wilshere, Aaron Ramsey dan Theo Walcott Selain itu, Arsenal juga tengah mendominasi

Premier League. Sampai pekan kesembilan, Arsenal masih memimpin klasemen sementara. The Gunners mengoleksi 22 poin, hasil dari tujuh kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan. Setelah takluk dari Aston Villa di laga pembuka, Arsenal belum pernah lagi menelan kekalahan. Pun demikian ketika berhadapan dengan Liverpool. Setelah takluk dari The Reds pada Agustus 2011 (di mana tim besutan Arsene Wenger itu kalah 0-2 di Emirates)- Arsenal belum pernah kalah lagi dari Liverpool. Kendati demikian, Arsenal layak untuk waspada. Liverpool tengah menanjak. Tim besutan Brendan Rodgers ini menang dua kali dalam tiga laga terakhir di Premier League. Catatan paling jelek mereka dalam tiga laga tersebut hanyalah ditahan imbang Newcastle United 2-2. Selain itu, ketajaman duet Luis Suarez-Daniel Sturridge juga layak diwaspadai. Total keduanya sudah mencetak 14 gol di Premier League, menjadika keduanya duet paling tajam saat ini. Lucas Leiva, Steven Gerrard, dan Jordan Henderson bisa jadi akan memegang peranan penting dalam laga nanti. Rodgers menyebut bahwa laga di Emirates Stadium, akan menjadi laga pembuktian, apakah Liverpool layak untuk jadi penan-

Hull City vs Sunderland

Parma vs Juventus

Sabtu (2/11) Pkl. 22:00 WIB

Minggu (3/11) Pkl. 00:00 WIB

Hoffenheim vs Bayern Sabtu (2/11) Pkl. 21:30 WIB

Stoke vs Southampton Sabtu (2/11) Pkl. 22:00 WIB

Newcastle vs Chelsea

Sampdoria vs Atalanta

Sabtu (2/11) Pkl. 19:45 WIB

Sabtu (26/10) Pkl.23:00

Fulham vs Man United

Vallecano vs Real Madrid Minggu (3/11) Pkl. 02:00 WIB

Sabtu (2/11) Pkl. 22:00 WIB

Arsenal vs Liverpool

Man City vs Norwich

Minggu (3/11) Pkl. 00:30

Sabtu (2/11) Pkl. 22:00

Milan vs Fiorentina Minggu (3/11) Pkl. 02:45

West Ham vs Aston Villa Sabtu (2/11) Pkl. 22:00 WIB

tang menuju gelar juara atau tidak. Rodgers, tentunya, tidak akan melepas pertandingan ini. Pria yang pernah menangani Swansea City itu tahu bahwa untuk menangani Arsenal, dia harus bisa mengalahkan sederet gelandang seperti Aaron Ramsey, Jack Wilshere, Santi Cazorla, hingga Mesut Oezil. Rodgers punya cara. Dan cara itu adalah mengandalkan trio Lucas-Gerrard-Henderson yang disebutnya sebagai sebuah 'segitiga'. Beberapa

highlight dari performa bagus ketiganya adalah ketika mengalahkan Manchester United 10 dan West Bromwich 4-1. Pada laga melawan United, Lucas dan Gerrard mendominasi lini tengah sebagai duet. Sementara pada laga melawan West Brom, Rodgers sedikit mengulik segitiga itu dengan membiarkan Lucas sendirian di depan empat bek dan mendorong GerrardHenderson lebih maju. "Ketika Anda bermain dengan dua pengontrol, Anda tidak akan bisa mengcover luas lapangan dengan baik," ujarnya seperti dilansir Sky Sports. (sky/bbc/rts)

Indra Sjafri Disambut Bolamania Batam Hari Ini, Coaching Clinic di Temenggung

DERMAWAN/HALUAN KEPRI

INDRA Sjafri disambut pengurus PS Batam saat tiba di Bandara Hang Nadim, Jumat (1/11) sore. BATAM (HK) — Ratusan bolamania Kota Batam menyambut kedatangan pelatih timnas U-19, Indra Sjafri saat tiba di Bandara Hang Nadim, Batam, Jumat (1/11) sore. Indra yang datang bersama Jarot Supriana (pelatih kiper U-19) dan Nur Saelan (pelatih fisik U-19), kemudian diarak dan konvoi bersama rombongan bolamania dari bandara menuju Nagoya. Kedatangan pelatih yang mengantarkan Indonesia menjuarai Piala AFC U-19 ke Batam adalah dalam acara coaching clinic di lapangan sepak bola Temenggung Abdul Jamal selama dua hari (2-3 November). Kepada wartawan, Indra Sajfri mengatakan, hampir setiap provinsi meminta pihaknya untuk datang dan menggelar coaching clinic. Namun, hingga saat ini baru empat daerah (Batam terakhir) yang baru bisa dikunjungi "Setiap daerah termasuk Kota Batam punya potensi untuk berkembang. Yang penting kita mempunyai semangat diri serta konsisten dalam pengelolaan tim," kata Indra.

Selain bolamania Batam, kedatangan ketiga pelatih tersebut juga disambut Ketua Komisi IV DPD RI Zulbahri yang juga Ketua Pembina Liga Junior Batam, Ketua Umum PS Batam Aris Hardi Halim, Ketua Komisi II DPRD Kepri Dra Dewi Anggraini, serta Arlon Paresto. Zulbahri mengaku sangat senang dengan kehadiran Indra Sjafri ke Batam Ia berharap dengan hadirnya ketiga pelatih tersebut dapat meningkatkan semangat dan prestasi dunia sepakbola Batam, khususnya pemain dibawah umur 18 tahun. "Tentu kami sangat senang dengan kesediaan pelatih yang mengharumkan Indonesia ini untuk datang dan memberikan pelatihan singkat kepada pesepakbola junior di Batam. Semoga, dengan kehadiran Indra Sjafri sepakbola Batam bisa lebih maju dan berprestasi," ujar Zulbahri. Hal senada juga diungkapkan oleh Aris Hardi Halim. Ia optimis, Indra Sjafri dan dua rekannya dapat memotivasi para pemain muda yang ada di Batam. (cw81)

CMYK

Editor: Didik, Layouter: M Fahrullazi


Iklan

Sabtu, 2 November 2013

23


CMYK

Sabtu, 2 November 2013

24

12 Kecamatan se-Kabupaten Natuna Ikuti Lomba Kadarkum NATUNA (HK)—Untuk menyebarluaskan informasi dan pemahaman terhadap norma hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku guna mewujudkan dan mengembangkan kesadaran hukum masyarakat, Bagian Hukum Setda Kabupaten Natuna mengadakan lomba kadarkum tingkat Kabupaten yang diikuti oleh 12 Kecamatan se-Kabupaten Natuna pada hari Selasa, 2930 Oktober 2013 di Aula Penginapan Sisi Basisir, Ranai. Kegiatan ini dimaksud sebagai media untuk memasyarakatkan prinsip supremasi hukum, lomba Kadarkum kali ini menuntut peserta untuk memahami beberapa undangundang yang dijadikan materi lomba seperti Undang-Undang Perlindungan dan Pemeriksaan Peradilan, Undang-Undang Lalu Lintas dan Narkoba, Undang-Undang Perkawinan, Kompilasi Hukum Islam dan Kewenangan Pengadilan Agama, UndangUndang PKDRT dan Trafficking dan UndangUndang Dasar 1945 yang telah diamandemen. Bupati Natuna, Ilyas Sabli yang diwakili Sekda Syamsurizon menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan ini. Menurutnya, lomba Kadarkum merupakan salah satu sarana

guna meningkatkan pemahaman tentang hukum dan penerapan budaya hukum dalam masyarakat, menjadi bagian terpenting dalam pembinaan hukum nasional sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran hukum masyarakat Kabupaten Natuna pada umumnya dan anggota Kadarkum pada khususnya. “Lomba ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan dan pemahaman kesadaran hukum ditengah masyarakat, serta mengimplementasikan kegiatan hukum,� terang Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna, Nila Misdartiana, SH. Setelah melalui proses penjurian, lomba Kadarkum tahun 2013 ini menghasilkan para pemenang sebagai berikut, Juara I Kelompok Kadarkum Kecamatan Bunguran Timur, Juara II Kelompok Kadarkum Kecamatan Pulau Laut, Juara III Kelompok Kecamatan Midai. Juara I, II, III mendapatkan piala dan uang pembinaan dari pelaksana kegiatan.

Narasi: Buyung Foto: Rio

SEKDA Kabupaten Natuna Syamsurizon, SH

KABAG Hukum Setda Kabupaten Natuna, Nila Misdartiana, SH

PESERTA lomba dari Kecamatan Pulau Tiga

SEKDA Natuna Syamsurizon, Kabag Hukum Nila Misdartiana, dan beberapa Kepala SKPD hadiri acara lomba kadarkum tingkat Kabupaten Natuna

PESERTA lomba dari kecamatan Serasan

PESERTA lomba dari Kecamatan Bunguran Utara

SEKDA menyerahkan hadiah bagi pemenang lomba

TIM juri dari Polres Natuna, pengacara, Pengadilan Agama dan Dishub Natuana

PESERTA lomba dari Kecamatan Bunguran Selatan 60 orang peserta dari 12 kecamatan ikuti lomba kadarkum

SEKDA dan Kabag Hukum menyampaikan salam selamat kepada para pemenang lomba

SEKDA dan Kabag Hukum foto bersama peraih juara 1 dari Kecamatan Bunguran Timur

PANITIA Pelaksana Kegiatan menyampaikan peraturan lomba

KABAG Hukum bersama staf dan jajarannya

CMYK

Editor: Eddy Supriatna , Layouter: Novrizal


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.