Haluankepri 12nov13

Page 1

CMYK

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Website: www.haluanmedia.com

Selasa, 12 November 2013 8 Muharram 1435 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 12/11 TAHUN KE 12

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500,-

Sengketa Lahan PT BMW, Warga Banding ke PT Riau BINTAN (HK) — Herman SH, kuasa hukum Mustafa Saleh, penggugat PT Bintan Buana Megawisatama (BMW), hari ini, Selasa (12/ 11) mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi (PT) Riau di Pekanbaru melalui Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, atas putusan PN

Tanjungpinang yang memenangkan PT BMW. "Besok (hari ini, red) kita masukkan pengajuan banding ke PT Riau di Pekan Baru melalui PN Tanjungpinang," kata Herman di Bintan, Senin (11/11). Herman melanjutkan, penggugat akan menghadir-

kan saksi baru. Saksi tersebut adalah salah seorang yang menerima ganti rugi berdasarkan data yang dimiliki PT BMW. Namun yang bersangkutan mengaku tidak pernah menerima ganti rugi lahan tersebut. "Diduga uang ganti rugi atas nama saksi tersebut ti-

dak sampai kepada saksi, namun diterima oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kepri, waktu itu," ujar Herman. Diberitakan sebelumnya, majelis hakim PN Tanjungpinang memenangkan tergugat, PT Buana Mega Wisatama (BMW), dan menolak gugatan warga Bintan pada

sidang putusan yang dipimpin Ketua PN Tanjungpinang Prasetyo Ibnu Asmara, Kamis (31/10). Majelis Hakim mengeluarkan putusan menolak gugatan penggugat Naing alias Sukarni, istri almarhum Mustafa Saleh yang juga menjabat sebagai Komisaris Sengketa Lahan Hal 7

UMK Rp2,5 Juta Membunuh Kami Pelaku UKM Demo ke Kantor Walikota Batam BATAM (HK) — Puluhan pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) melakukan aksi demo ke Kantor Walikota Batam, Senin (12/11). Mereka menolak upah minimum kota (UMK) Batam yang konon nilainya telah disepakati Rp2,5 juta. Tengku Bayu

INDONESIA SUMBANG 2 JUTA DOLLAR AS Korban Topan Haiyan di Filipina JAKARTA (HK) — Pemerintah Indonesia segera memberikan bantuan kepada korban Topan Haiyan di Filipina, dan berkoordinasi untuk membantu negara itu mengatasi bencana yang menelan puluhan ribu korban jiwa. Menko Kesra Agung Laksono mengemukakan, pemerintah Indonesia akan memberikan sumbangan senilai 2 juta dollar AS. Rinciannya, bantuan tunai

Indonesia Sumbang Hal 7

Liputan Batam Aksi demo para pedagang kecil itu dimulai sekitar pukul 11.00 WIB. Di halaman Kantor Walikota Batam, Batam Centre, para pelaku UKM menggelar orasi. Mereka saling bergantian menuntut Pemerintah Kota Batam jangan sampai merekomendasikan UMK 2014 sebesar Rp2,5 juta kepada Gubernur Kepri HM Sani. Usulan UMK Rp2,5 juta, bagi pelaku UKM sangat memberatkan. Jika angka itu tetap ngotot direkomendasikan Walikota Batam Ahmad Dahlan kepada Gubernur Kepri HM Sani, itu sama artinya Walikota membunuh pelaku UKM. Nurmantias, salah seorang orator menyebut jika Pemko Batam merekomendasikan UMK 2014 senilai Rp2,5 juta, itu sama saja Pemko Batam telah mengangkangi Inpres Nomor 9 Tahun 2013, di mana UMK tidak boleh melebihi angka kebutuhan hidup layak (KHL) yang sudah ditetapkan. Seperti diketahui, perwakilan pengusaha bertahan UMK Batam tahun 2014 sama dengan angka KHL yakni Rp2.172.973, sedangkan buruh mengusulkan Rp3.399.000. Terkait polemik UMK, pelaku UKM juga menuntut agar dewan pengupahan dibubarkan. Alasannya, dewan pengupahan setiap tahunnya selalu pro buruh.

Kepri Aman dari Topan Haiyan TANJUNGPINANG (HK) — Topan Haiyan yang telah memporakporandakan Filipina dan Vietnam diprediksi tidak akan "mendarat" di Indonesia, khususnya di wilayah Kepulauan Riau (Kepri). Cuaca buruk yang terjadi seminggu belakangan ini, lebih diakibatkan oleh pengaruh angin utara yang berimbas terhadap tingginya gelombang khususnya di Natuna dan Timur Bintan. Demikian dikatakan Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Ibukota Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Tanjungpinang Kepri Aman Hal 7

NET

FILIPINA LUMPUH — Pantauan udara pasca Topan Haiyan terjang Filipina, Senin (11/11). Keganasan Topan Super Haiyan telah melumpuhkan Provinsi Leyte dan Samar serta pulau-pulau lainnya di Filipina.

Berduka, Tapi Juga Gembira Wanita Korban Topan Haiyan Melahirkan Bayi Perempuan

UMK Rp2,5 Juta Hal 7

AP PHOTO

EMILY Ortega (21) beristirahat dengan infus di tangannya, setelah melahirkan bayi perempuan di sebuah tempat penampungan pengungsi korban Topan Haiyan di Tacloban, Filipina.

Bahaya

MANILA (HK) — Di tengah kekacauan yang disebabkan Topan Haiyan, muncul sebuah keajaiban. Seorang perempuan hamil hanyut tersapu badai, selamat dari kematian, dan kini melahirkan seorang bayi perempuan.

Emily Ortega (21), seperti ribuan korban Haiyan lainnya bisa mengenang jelas bencana mengerikan itu. Emily mengatakan ibunya dihanyutkan ombak raksasa yang menyapu keBerduka, Tapi Hal 7

Sutan Bantah Terima THR Rp2 M

BAHAYA kepandaian adalah berbuat sekehendak hati. Bahaya keberanian adalah melampaui batas. Bahaya toleransi adalah menyebut-nyebut kebaikannya. Bahaya kecantikan adalah sombong. Bahaya ucapan adalah dusta. Bahaya ilmu adalah lupa. Bahaya pemurah adalah berlebih-lebihan. (Tengku Abdul Wahab)

Fatin Shidqia

ta," kata Sutan usai menemui Wakil Kepala Badan Reserse Kriminal Irjen Pol Anas Yusuf di Mabes Polri, Jakarta, JAKARTA (HK) — Ketua Komisi VII Sutan Senin (11/11). Bhatoegana membantah menerima "tunjangan Sutan juga membantah dirinya hari raya (THR)" senilai Rp2 miliar dari manmenerima uang tersebut melalui tan Ketua Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kerekannya Tri giatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi Rudi Yuliantoro. Rubiandini. "Loh"Itu kan sudah diloh apalagi bantah, tapi seka- Rubiandini yang itu. Engrang saya mau tagak lah. Manya dari mana tahunya? kanya saya Bisa saja kan dari sumbilang karena ber yang tidak jelas itu itu (hanya) isu kau jadikan beridan saya tidak mau komentar. Itukan wilayah gelap dan saya nggak maulah yang gelap-gelap. (Saya) Ingin yang terang-terang saja semuanya," ujarnya.

Dari Rudi Rubiandini

Buruh SCI Kembali Kecewa

Hal

9

3 Eks Komisioner KPU Mangkir Lagi

Hal

17

Sutan Bhatoegana

Gandeng Produser NKOTBSB JAKARTA — Penyanyi yang penuh pesona, Fatin Shidqia Lubis (17) secara resmi merilis album studio pertamanya bertajuk For You, Senin (11/11) kemarin. Tidak main-main dalam penggarapan albumnya, label Sony Music yang menaungi Fatin menggandeng Gustav Efraimsson, seorang penulis lagu dan produser musik asal Swedia untuk terlibat menggarap album For You. Gustav diketahui pernah terlibat membuat karya musisi NKOTBSB

Sutan Bantah Hal 7

Gandeng Produser Hal 7

Gubernur Kepri: Pegawai Juga Pahlawan

SUTANA HALUAN KEPRI

GUBERNUR Kepri HM Sani disaksikan Wakil Gubernur Soerya Respationo menyerahkan bantuan kepada veteran, usai upacara peringatan Hari Pahlawan ke-68 di Pulau Dompak, Senin (11/11).

TANJUNGPINANG (HK) — Berbeda dengan peringatan-peringatan hari besar lain, Hari Pahlawan memberi pengaruh besar dalam memacu pergerakan pembangunan di tanah air. Hal itu disampaikan Gubernur Provinsi Kepulauan Riau HM Sani saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) pada peringatan Hari Pahlawan ke-68 di halaman Kantor Gubernur Provinsi Kepri, Pulau Dompak, Tanjungpinang, Senin (11/11) kemarin. Menurut Gubernur, hal itu disebabkan semangat para pahlawan yang selalu

memberikan motivasi kepada generasi saat ini dan akan datang. "Kita patut mencontoh semangat juangnya, pengorbanan jiwa tanpa pamrih dan jiwa pengabdian yang tulus yang tertanam di jiwa para pahlawan ketika itu," jelasnya. Hari Pahlawan diperingati untuk menumbuhkan jiwa kepahlawanan yang menurut Gubernur semakin luntur. "Bukan hanya diperingati harinya saja. Namun semangat kepahlawanannya yang patut kita contoh. Mereka berjuang tanpa pamrih, rela berkorban demi kepentingan

orang banyak," beber Sani di hadapan para pegawai di lingkungan Pemprov Kepri. Gubernur menganggap para pegawai di Pemprov Kepri adalah pahlawan karena telah bekerja dengan giat setiap hari dan berusaha menciptakan masyarakat Kepri menjadi lebih mandiri, sejahtera, aman serta nyaman. "Anda-anda ini semua juga pahlawan, karena sudah bekerja dengan baik untuk mensejahterakan masyarakat terutama masyarakat Kepri. Oleh karena itu, contoh terus semangat kepahlawanan Gubernur Kepri: Hal 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Yuri, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Dimas


Ekonomi FTZ BBK dalam desain pengembangannya adalah FTZ berpenduduk. Suatu kombinasi antara konsep SEZ-FTZ, oleh sebab itu kenapa dalam penerapannya akhirnya ke penggunaan “Master Lists” dan “Negative Lists”. Jika “Negative Lists” adalah idektik dengan instrumen dalam kawasan dengan model industri berikat (Bonded Zone) atau pergudangan logistik berikat (Bonded Warehouse), sedangkan “Master Lists” dipakai sebagai sistem pengawasan di FTZ non-enclave untuk barang keluar FTZ. Karena FTZ didalamnya ada penduduk, maka posisi Walikota sebagai Wakil Ketua Dewan Kawasan FTZ Batam. Oleh sebab itu, wajar jika dalam PP.No.46 Tahun 2007 tentang FTZ

Selasa, 12 November 2013

FTZ Dalam Perspektif Kependudukan Batam dan Keppres No.8 Tahun 2008 tentang Dewan Kawasan FTZ Batam, menempatkan Walikota sebagai Wakil Ketua. Oleh sebab itu, kenapa pengembangan FTZ dalam kaitannya dengan persoalan kependudukan, pendidikan, kesehatan, dan lapangan kerja tidak bisa dipisahkan. Ia bisa berawal sukses FTZ, dan bisa berkaitan ke sisi kependudukan lainnya misalnya pendidikan, kesehatan masyarakat dan penciptaan lapangan pekerjaan. Jadi FTZ harus dilihat dari koridor makroekonomi “pro-pertumbuhan dan pro-pemerataan” bahkan pro-

DR H Syamsul Bahrum (PhD) syamsulbahrum007@gmail.com lingkungan dan berkaitan dengan semua elemen dalam masyarakat. Terdapat berbagai stigma dan problema pembangunan lainnya yang menjadi issu dan urusan yang harus diselesaikan bersama seperti kemiskinan, ketimpangan sosial, HIV, narkoba, flue burung dan babi, SARS, panti jompo, tuna susila, pengemis, konservasi lingkungan, rumah murah, beras bagi warga miskin, ke-

nakalan remaja, kriminalitas, kemacetan, konflik sosial, Pemilu dan Pilkada, pemberdayaan perempuan dan keluarga berencana, banjir dan jalan berlobang, KHL dan UMK, persoalan pekerja, issu limbah, persampahan, PK5, penyediaan lahan bagi kepentingan sosial seperti sekolah, rumah ibadah, panti jompo, puskesmas, polindes, balai pertemuan, kuburan, public area, dll).

Kesemua persoalan perkotaan ini ada di Kota Batam dan “core area”-nya ada di kawasan FTZ. Secara normatif, issu sosial aktual di Kota Batam misalnya merupakan bagian dari urusan Otonomi di suatu Daerah dan melekat didalamnya fungsi desentralisasi sebagaimana yang diatur oleh PP.No.38/2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten dan Kota), tetapi dalam implementasinya juga ada di kwasan FTZ. Oleh sebab itu harus ada “Team Work” dalam menyatukan sub-sub-mikro sistem yang ada agar berada dalam satu sistem

2

makro di Kota Batam (449 pulau) termasuk kawasan FTZ Batam (8 pulau) yang bisa berpenduduk. Oleh sebab itu, FTZ sebagai model geo-ekonomik juga harus menjadi bagian dari geo-demografik, karena di dalam FTZ BBK terdapat roda ekonomi di luar sektor industri yang perlu mendapat fasilitas fiskal dan non-fiskal yakni perdagangan, alih kapal, banking, asuransi, perdagangan termasuk PK-5, pelayanan publik, aktifitas sosial, properti dan konstruksi, transportasi, pertanian, peternakan, perikanan, pertambangan, dll. Untuk itu sinergisitas dan koordinasi dalam pelaksanaan FTZ menjadi factor keharusan (factors of the must). Insya Allah kita memahaminya.***

Karimun Wagon R

Murah dan Ramah Lingkungan TANJUNGPINANG (HK) — Setelah diluncurkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Jakarta beberapa waktu lalu, Suzuki Karimun Wagon R hadir di Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Mobil ini merupakan satu dari mobil LCGC (low cost green car/ mobil murah ramah lingkungan). Rico Barino Liputan Tanjungpinang Karimun Wagon R merupakan produk Kendaraan Bermotor Roda Empat Hemat Energi & Harga Terjangkau (KBH2) atau LCGC ini bisa didapatkan di showroom PT Mitra Oto Niaga (MON), Au-

thorised Dealer 3S Suzuki di Jalan DI Panjaitan KM 6 Tanjungpinang, Senin (11/11). Manager PT MON Cabang Tanjungpinang, Anton Antoni, menuturkan, varian terbaru produk platform compact MPV menjadikan Karimun Wagon R sebagai kendaraan yang nyaman dan lega. Hal itu menyelaraskan antara

kebutuhan transportasi yang multiguna, gaya hidup dengan kepedulian terhadap lingkungan hidup. "Kami yakin Karimun Wagon R menjadi jawaban bagi masyarakat, khususnya di Tanjungpinang sebagai kendaraan yang mengerti kubutuhan keluarga modern dan selaras dengan tagline 'Lebih Dari Cukup'. Memiliki unsur spacious, useful, practical, efficient and reasonable (SUPER)," kata Anton.. Mobil ini dibekali dengan mesin K10B DOHC berkapasitas 998 cc, yang mampu melepas tenaga sebesar 68PS dan torsi mencapai 90 Nm. Untuk faktor keselamatannya, Suzuki mempersiapkan fitur seperti safety belt dan

Bank BJB Gandeng Gapeknas dan ATAKI

IST

PEMBUKAAN sosialisasi Peraturan Lembaga Pengembangan Jasa Konstriksi Nasional No 6-11 tahun 2013 dan penandatanganan kerjasama antara Gapeknas dan ATAKI dengan Bank BJB Batam di Hotel Nagoya Plaza, Kamis (7/11) lalu. BATAM (HK) — Guna meningkatkan pertumbuhan kredit di sektor konstruksi, Bank BJB (Bank Jabar Banten) melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau MoU (memmorandum of understanding) dengan dua organisasi besar bidang konstruksi, Gapeknas (Gabungan Pengusaha Konstruksi Nasional) dan Asosiasi Tenaga Ahli Konstruksi Indonesia (ATAKI). Penandatanganan dilakukan di Hotel Nagoya Plaza, Kamis (7/11) lalu. Selain penandatanganan MoU, dalam acara yang dihadiri ratusan pengusaha konstruksi se-Kepri tersebut juga dilakukan sosialisasi Peraturan Lembaga Pengembangan Jasa Konstriksi Nasional No 6-11, tahun 2013. Sebagaimana disampaikan Manager Komersial Bank BJB Cabang Batam

Ahmad Faizal di kantornya, Senin (11/11). MoU antara Bank BJB Cabang Batam dengan kedua asosiasi pengusaha jasa konstruksi tersebut didasarkan atas potensi yang saling menguntungkan masingmasing pihak. Kredit sektor konstruksi sebagai langkah strategis mengingat ekspansi bisnis di sektor ini masih terbuka dan terus mengalami peningkatan. “Di mata perbankan, usaha jasa konstruksi adalah wilayah bisnis yang menjanjikan. Bank BJB tumbuh besar sampai saat ini juga tidak luput dari andil para pengusaha konstruksi yang telah mempercayai kami sebagai lembaga pendukung keuangan perusahaan. Maka dari itu, kami selalu siap untuk mendukung pengusaha jasa konstruksi dalam pelaksanan proyek pekerjaan

dengan berbagai produkproduk unggulan yang kami miliki,” ujar Ahmad sembari menambahkan MoU tersebut memberikan banyak manfaat untuk kontraktor yang tergabung dalam kedua organisasi tersebut. “Kepastian penyelesaian proyek akan lebih terjamin dengan adanya tambahan modal dari bank,” tambahnya. Bank BJB juga akan memberikan kemudahan kepada kontraktor, baik dari segi persyaratan maupun agunan. “Proses cepat, biaya murah, dan segala kemudahan akan sangat membantu pengusaha jasa konstruksi dalam melaksanakan proyeknya,” sebut Ahmad. Ahmad pun menambahkan bahwa Bank BJB menyediakan layanan garansi bank yang lengkap untuk memenuhi segala kebutuhan kontraktor, antara lain garansi bank (GB) penawaran, GB pelaksanaan, GB uang muka proyek, GB pemeliharaan, GB pembayaran, dan GB sanggahan banding MoU tersebut merupakan bentuk nyata Bank BJB dalam mendukung pembangunan di Kepri dalam penyediaan sarana dan prasarana. “Bank BJB terus meningkatkan pertumbuhan kredit dan tetap menerapkan prinsip kehati-hatian,” pungkas Ahmad. (cw 80)

fitur child proof door lock. "Selain itu, untuk keamanan mobil ini memadai seperti fitur immobilizer yakni sistem manajemen mesin di dalam electronic control unit (ECU) atau komputerisasi yang mengatur sistem mobil. Hal itu dapat mengenali sinyal yang dikirimkan dari kunci," jelas Anton. Ditambahkannya, Suzuki Karimun Wagon R diluncurkan dengan 3 tipe.Varian terendahnya yaitu tipe GA dilepas dengan harga Rp88 juta, sementara untuk varian tengah yaitu GL dibanderol dengan harga Rp100 juta dan varian GX, dibanderol dengan harga Rp110 juta. Karena reputasi yang baik dan sambutan positif dari pelanggan, maka Suzuki Indonesia meluncurkan Karimun Wagon R sebagai produk dalam program pemerintahan KBH2. Selain itu, eksistensi Karimun di Indonesia sejak tahun 1999 silam, kini Karimun telah menjelma dengan fitur-fitur canggih dan murah ditambah ramah lingkungan. Hal itu dibuktikan dengan be-

RICO BARINO/HALUAN KEPRI

MOBIL MURAH — Suzuki Karimun Wagon R hadir di Tanjungpinang. Mobil LCGC ini ditawarkan oleh PT Mitra Oto Niaga (MON) Tanjungpinang dengan harga mulai dari Rp88 juta. berapa perhargaan bergengsi baik nasional dan di tingkat internasional. Di awal kehadirannya, PT MON memamerkan Karimun Wagon R di Tanjungpinang dari 11-14 November 2013 di Ramayana Mall Tanjungpi-

nang, dengan tema pameran Karimun Wagon R Super Show. Selain pameran hal yang menarik dan seru juga dihadirkan seperti game, hiburan musik dan juga test drive bagi pengunjung. "Pengunjung mall dapat

melihat dan merasakan performa dan kenyamanan Karimun Wagin R secara langsung. Selain itu, saat ini kami telah mendapat orderan atau indent sebanyak 20 pelanggan setia untuk Karimun Wagon R all tipe," tutup Anton. ***

Hilangkan Kulit Bopeng dengan Dermal Filler BATAM (HK) — Miracle Aestetic Clinic memperkenalkan terapi dermal filler untuk mengatasi segala permasalahan kulit, baik bopeng, bekas jerawat dan lainnya yang merusak penampilan. “Kulit bopeng merupakan kerusakan kulit yang hampir 90 persen dialami oleh wanita,” ujar Marketing Executive Miracle Aestetic Clinic Batam, Indah, Senin (11/11). Dijelaskannya, wajah bopeng merupakan kerusakan jaringan pendukung kulit, sehingga membentuk jaringan parut yang berbentuk hipertrofi maupun hipotrofi berupa scar. Wajah bopeng

bisa dilihat secara kasat mata, yang bentuknya seperti kulit berlobang, goresan scar maupun bercak merah kehitaman. Bopeng tidak bisa dihilangkan dengan perawatan facial, tapi harus melalui perawatan khusus yang aman dan sehat. Untuk mengatasi hal tersebut, Miracle memperkenalkan teknologi terbaru Dermal Filler sebagai solusi menghilangkan masalah tersebut. “Dermal filler merupakan tindakan mengatasi lapisan kulit dengan asam hyaluronat, yaitu substansi alami yang terdapat dalam semua organisme hidup. Di

dalam jaringan kulit, asam hyaluronat akan berfungsi melembabkan kulit. Hyaluronat akan memberi nutrisi penting ke jaringan pembuluh darah ke sel-sel kulit mati, memberikan keseimbangan antara kolagen dan elastin, sehingga kulit akan menjadi kencang kembali,” paparnya. Asam hyaluronat akan mempertahankan kadar air pada kulit sehingga kulit terlihat muda kembali dalam jangka waktu 5-12 bulan. Informasi lebih lanjut, kunjungi Miracle Aesthetic Clinic di Komplek Mahkota Raya Blok C No 9-11, Batam Centre. (cw80) Editor: Nana Marlina, Layouter: Syahrial Anwar


CMYK

CMYK

Selasa, 12 November 2013

Snack Box Diskon 20% BATAM (HK) — Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, TAKAdeli menawarkan snack box untuk berbagai acara dengan diskon khusus 20 persen. Diskon ini berlaku untuk pemesanan November hingga 31 Desember 2013. Nana Marliana Liputan Batam

DERMAWAN/HALUAN KEPRI

JAJANAN PASAR — Konsumen memilih jajanan pasar untuk snack box di outlet TAKAdeli Nagoya, kemarin. TAKAdeli memberikan diskon 20 persen untuk snack box berbagai acara yang berlaku hingga akhir tahun ini.

"Menjelang Natal, biasanya perusahaan, organisasi, dan lainnya akan menggelar acara Natalan bersama. Seperti Natal Gereja, Natal Perkumpulan Marga, Natal Perusahaan, Natal STM (Sarikat Tolong Menolong), dan lain-lain," ujar Marketing Executive TAKAdeli M Parso. Snack box yang ditawarkan sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp6.270 per box setelah diskon. Di samping itu, TAKAdeli juga memberikan penawaran gratis pengantaran untuk pemesanan paket snack box di atas 500 kotak. "Kami memiliki ratusan jenis kue, mulai dari aneka roti manis, donat, molen, roti asin, jajanan manis, jajanan asin, aneka cake, aneka puding, dan pilihan minuman untuk snack box," ujar M Parso. Ada juga aneka roti asin seperti roti abon ayam, roti sosis mix sayuran, roti donat daging sapi, roti sosis ayam, roti donat ayam. TAKAdeli juga menyediakan VIP snack box dengan harga mulai dari Rp27.000. Pemesanan snack box ini akan mendapatkan gratis paper bag eksklusif dari TAKAdeli. Informasi lebih lanjut, kunjungi outletnya di Komplek Palm Spring Blok B1 No 5, Telp 0778- 467564 / 0778 568564, Ruko Cikitsu Blok B2 No 2 atau telp ke 0778- 8097788.Di Jl Imam Bonjol Komp Batama Blok B No 1 atau Telp ke 0778427536, Batuaji di Komp Mitra Mall Blok B2 No 2-3 dan SPBU depan BCS Mall atau Telp 0778- 456898. ***

3

"Satunya Kata dan Perbuatan", Dr, H.M. Soerya Respationo, S.H., M.H.

Kasih Ibu tahun. Bersyukurlah kepadaKu dan kepada kedua orang ibu bapakmu, hanya kepadaKu lah kembalimu." (QS Luqman 31:14) Pada ayat yang lain Allah SWT berfirman: "Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang diantara keduanya atau keduanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada kedua "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kasih sayang dan ucapkanlah "Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya sebagaimana mereka berdua telah mengasihiku

(mendidikku) di waktu kecil" (QS Al Isra 17:2324) Lalu, tibalah waktunya ketika segala kekuatan Ibu menghilang, kecantikannya memudar, tibalah saatnya rambutnya yang semula hitam berubah menjadi putih dan kulitnya yang tadinya kencang kini sudah keriput, lama lama setelah itu, tibalah waktunya para malaikat menjemput, dan kata terakhir yang Ibu ucapkan dalam momen perpisahan itu, "...semoga engkau menjadi anak yang shaleh...bahkan di saat terakhirnya ia masih saja mengingat dan mengkhawatirkan kita... Dari sosok Ibu lah kita temukan contoh nyata implementasi dari Satunya Kata dan Perbuatan, sejak dalam kandungan hingga dia tiada.

Mengubah Nasib Masyarakat Kita Bagian 23 OLEH karenanya, pantas ketika Abu Hurairah RA, berkata, "Seseorang datang kepada Rasulullah SAW dan berkata," Wahai Rasulullah, kepada siapakah aku harus berbakti pertama kali? Nabi menjawab, 'Ibumu!' Dan orang tersebut kembali bertanya, 'Kemudian siapa lagi?' Nabi menjawab, 'ibumu!' Orang tersebut bertanya kembali, 'Kemudian siapa lagi!' Beliau menjawab,'Ibumu'. Orang tersebut bertanya kembali, 'Kemudian siapa lagi', Nabi SAW menjawab, 'Kemudian ayahmu." Demikian juga ayat-ayat suci memerintahkan kepada kita untuk berbuat kepada Ibu dan Bapak sebagaimana firmanNya: "Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambahtambah, dan menyapihnya dalam dua

"...Sesungguhnya Allah SWT tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri..." (QS Al Ra'd: 11) Presiden Soekarno beberapa kali menyelipkan petikan ayat suci Alqur'an. Dalam sidang Perserikatan BangsaBangsa (PBB) awal 1960-an, yang menggetarkan para pendengarnya ketika itu, "....Sesungguhnya Allah SWT tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri..." Maksud Bung Karno kala itu menggemakan semangat Bangsa Indonesi lewat forum internasional untuk mengubah keadaan (nasib) menjadi lebih baik ke depan. Presiden pertama RI itu tidak keliru, karena kata "qowmin" dalam teks aslinya - seperti dikutip Muhammad Abdul dalam Risalatut Taukhid - menyangkut nasib suatu kaum (masyarakat dan bangsa), bukan nasib seseorang. Akan tetapi dalam ayat tersebut juga

terdapat kata 'anfusakum' yang merujuk pada kata 'nafs' dimana kata nafs dalam Alqur'an mempunyai aneka makan. Dalam Al Maidah (5;32) berbunyi 'man qotala nafsa' menunjuk pada arti totalitas manusia. Pada surat Al An'am (6;12) yang berbunyi "kataba 'ala nafsihi rahmah' menunjuk pada diri Tuhan. Sedangkan pada surat Al Ra'd 13:11 menunjuk pada apa saja yang terdapat dalam diri manusia yang menghasilkan tingkah laku. Nafs da lam konteks pembicaraan tentang manusia menunjuk pada isi dalam manusia yang berpotensi baik dan buruk. Eksistensi manusia dalam jagat raya ini adalah makhluk yang unik. Ia bisa menjadi makhluk yang baik atau sebaliknya. Kenyataannya ada manusia yang dipuja. Dan ada pula yang sebaliknya. Ada manusia yang tingkah lakuknya diluar batas kemanusiaan, dan ada pula yang justru dipandang suci, karena telah menjadi tingkat "Insan Kamil" (manusia yang paripurna) atau telah berhasil menjadi 'diri' sendiri. **

Beli Honda Berhadiah Miliaran KARIMUN (HK) — PT Semesta Abadi Motor yang menggandeng "Honda", brand otomotif terkemuka dunia

menawarkan promo akhir tahun bertajuk "Gelar Berhadiah" (Geber). Promo ini berlaku dalam setiap pem-

belian Honda Revo atau Honda Blade selama priode 1 Oktober sampai 31 Desember 2013. Direktur PT Semesta Abadi Motor Bidin yang diwakili Wati sebagai penanggung jawab dealer mengatakan, promo yang mereka tawarkan akhir tahun ini sangat sepesial. Berlaku untuk pembelian motor Honda Revo atau Honda Blade cash atau kredit. Di mana konsumen berkesempatan meraih hadiah uang tunai Rp1 miliar untuk dua orang pemenang masing-masing mendapatkan Rp500 juta, 25 gr emas untuk 50 orang pemenang, 300 voucher belanja senilai Rp500 ribu dan 2000 jaket eksklusif. "Promo ini hanya berlaku untuk setiap pembalian sepeda motor Honda Revo series dan Honda Blade series tunai maupun kredit dari 1 Oktober sampai 31 Desember 2013. Kupon akan diundi di Jakarta," tutur Wati. Wati menyebutkan, setiap

CMYK

pembelian unit Honda Revo dan Honda Blade akan mendapatkan satu kupon undian setelah pembayaran lunas untuk pembelian secara cash, dan setelah membayar uang muka (down payment/DP) untuk pembelian secara kredit. Selain mendapatkan kesempatan mengikuti undian, konsumen juga akan dimanjakan dengan berbagai kelebihan yang dimiliki Honda Blade maupun Revo. Honda Blade memiliki kekuatan dan performa yang tidak diragukan lagi. Baik dimensi dan berat, mesin dan kelistrikan, rangka dan kaki-kaki. Tersedia New Blade 110R Sporty RWB, Winning Red, Sepecial Racing Edition, Blade 110S Sporty RWB, Winning Red dan Ravid Violet. Informasi lebih lanjut, kunjungi showroom PT Semesta Abadi Motor di Jl Baran III No 7-9, informasi lebih lanjut hubungi0777 368 678. (abk)

Editor: Nana Marlina, Layouter: Novrizal


Dunia

Selasa, 12 November 2013

4

Orang Kaya China Beli Lukisan Rp 322 M BEIJING (HK) — Orang terkaya di China menuai kecaman publik setelah perusahaannya menghabiskan uang ratusan miliar untuk membeli sebuah lukisan karya seniman ternama Pablo Picasso. Warga pun mempertanyakan patriotisme miliarder tersebut. Perusahaan Wanda Group milik miliarder Wang Jianlin membeli lukisan karya pelukis Spanyol itu se-

harga US$ 28 juta (sekitar Rp 322 miliar). Lukisan tahun 1950 berjudul "Claude and Paloma" itu menggam-

barkan dua anak termuda Picasso. Lukisan supermahal itu dibeli dalam acara lelang pekan lalu dengan harga lebih dari dua kali harga taksiran awal US$ 12 juta. "Dengan uang itu, berapa banyak orang sakit yang bisa menerima pengobatan? Mengapa tidak lebih dulu memberikan untuk masyarakat," demikian bunyi postingan di situs mikroblogging populer di China, Sina Weibo seperti dilansir AFP, Senin (11/11).

Sejumlah pihak juga mempertanyakan mengapa Wang membeli lukisan Barat dan bukannya lukisan-lukisan China. "Mengapa tidak membeli lukisan-lukisan China? Apa yang terjadi dengan melestarikan warisan kita sendiri," tulis seorang dalam postingannya di Sina Weibo. Namun Guo Qingxiang, manajer koleksi seni perusahaan Wanda Group membela pembelian lukisan Picasso

tersebut. "Hanya perusahaan dengan budaya yang bisa memahami seni dan mengumpulkan karya-karya seni terbaik di dunia," tuturnya seperti dikutip surat kabar Glo-

Semangat Pahlawan di Perbatasan

NET

Disharmonisasi Australia-Indonesia karena Pemerintah CANBERRA (HK) — Partai Buruh yang beroposisi menuding pemerintah Australia telah merusak hubungan baik (disharmonisasi) dengan Indonesia, kontras dengan janji kampanye mereka untuk memprioritaskan hubungan dengan Jakarta. Karena itu, Partai Buruh mempertimbangkan mendukung mosi Partai Hijau yang akan diajukan pekan ini ke parlemen untuk memaksa Pemerintahan Koalisi Pimpinan Tony Abbott lebih terbuka dalam penanganan kedatangan perahu pencari suaka. Jurubicara Oposisi bidang Luar Negeri Tanya Plibersek menyatakan, Pemerintah Koalisi gagal memenuhi janjinya untuk lebih memprioritaskan hubungan dengan Indonesia. “Dalam masa kampanye

mereka berjanji untuk lebih mengutamakan Jakarta daripada Jenewa,” katanya, menggambarkan janji Koalisi yang akan lebih berorientasi ke Asia dibanding ke Eropa dalam hubungan luar negeri. Namun kenyataannya, kata Plibersek, apa yang dilakukan Pemerintahan Tony Abbott justru membuat kekeliruan demi kekeliruan dalam hubungan dengan Indonesia. “Mereka tidak bisa memenuhi janjinya sendiri,” katanya. Sebelumnya, Menteri Imigrasi Scott Morrison menjelaskan, Indonesia telah menolak untuk menerima kembali dua perahu pencari suaka yang terdeteksi sedang menuju ke Australia. Menteri Morrison membantah tudingan bahwa kebijakan penanganan kedatan-

gan perahu pencari suaka telah gagal. Kebijakan penanganan kedatangan perahu pencari suaka yang dijuluki Operasi Perlindungan Kedaulatan Perbatasan ini antara lain menyatakan akan menghentikan perahu memasuki wilayah Australia, dan mengembalikan perahu tersebut “jika hal itu aman untuk dilakukan”. Namun Morrison bersikeras, kedatangan perahu pencari suaka sudah sangat menurun sejak pergantian pemerintah, yang menunjukkan bahwa pendekatan Pemerintah Koalisi berhasil. Indonesia menolak permintaan Australia untuk menerima kembali perahu pencari suaka yang terdeteksi menuju ke Australia, dan menurut laporan media di Indonesia, kebijakan Indonesia

sekarang adalah menolak permintaan seperti itu. Pemimpin Oposisi di Senat, Penny Wong, menyatakan pihaknya mempertimbangkan dukungan bagi mosi Partai Hijau yang akan diajukan pekan ini untuk memaksa pemerintah lebih terbuka dalam penanganan kedatangan perahu pencari suaka. Senator Wong menyatakan, sulit dipercaya jika masyarakat Australia harus tergantung kepada laporan media luar negeri untuk mendapatkan informasi mengenai kedatangan perahu pencari suaka ke Australia. “Kami akan melihat segala cara yang dimungkinkan oleh senat dan parlemen, bukan hanya mosi tersebut, untuk membuat pemerintah lebih terbuka,” kata Penny Wong. (rol)

nilai kekayaan pribadi Wang diperkirakan mencapai US$ 14 miliar. Tahun lalu, Wang membeli jaringan sinema AS, AMC Entertainment. (dtc)

COFFEE MORNING H MUHAMMAD NABIL :

KEPRI adalah pintu gerbang yang berbatasan langsung dengan Singapura dan Malaysia. Sebagai pintu masuknya perhubungan internasional, Kepri perlu memperkuat semangat nasionalisme, terutama generasi muda.

RITUAL ASSYURA — Ekspresi seorang penganut Syiah saat mengikuti perayaan hari Asyura di Kabul, Afghanistan (10/11). Ritual ini dilakukan untuk memperingati meninggalnya Imam Hussein, cucu nabi Muhammad yang terbunuh di tengah pertempuran Karbala di abad ke-7.

bal Times. "Masyarakat China harusnya bangga dan bukannya fokus ke berapa banyak uang yang digunakan," imbuhnya. Menurut majalaf Forbes,

Hari Pahlawan memberikan cermin bagaimana kita mempertahankan dan memperjuangkan kedaulatan dan kebebasan wilayah dari penjajahan. Itu terjadi pada masa revolusi tahun 1945, bagaimana dengan situasi masa reformasi dan pembangunan saat ini?. Perjuangan masa sekarang justru lebih berat. Kita tidak mengenal musuh secara nyata. Sementara kita tercengkeram dalam kekuasaan yang membelenggu ruang gerak dan kebebasan hidup. Kita dihadapkan pada kondisi ekonomi yang serba sulit. Lemahnya produk dalam negeri karena kurang dukungan dan fasilitas pemerintah menjadi pintu serbuan barang luar negeri. Ada dua sisi pertama kalah kualitas dan kalah nama, yang kedua kalah harga. Pemerintah sendiri tidak membuat regulasi atau kebijakan yang memberikan ruang industri dalam negeri agar bisa tumbuh dengan baik. Masyarakat kita sudah

terobsesi dengan gaya hidup Eropa yang serba instan. Membeli barang bukan sekedar karena kebutuhan dan fungsinya tapi sudah mengarah demi gengsi dan prestise. Masyarakat menjadi kurang produktif namun berlaku konsumtif. Kita tidak sadar terbelenggu pola hidup kapitalisme yang berdalih globalisasi dan pasar bebas. Pada masa pemerintahan Presiden Soeharto, sekira tahun 1990-an sebelum terjadi badai krisis melanda dunia dan Indonesia, sudah membuat gerakan ‘aku cinta Indonesia’ yang orientasinya menumbuhkan rasa cinta terhadap produk dalam negeri. Kesadaran yang agak terlambat karena seiring krisis, kejenuhan rakyat yang merasa tertindas ingin melepas penderitaan dan beban hidup yang berat. Padahal sejauh itu, pemerintah dengan gigih dan gencar menanamkan rasa nasionalisme dan wawasan nusantara di setiap kesempatan, termasuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan melalui penataran P4 (Pemahaman, Penghayatan dan Pengalaman Pancasila). Setelah era reformasi, semua tatanan selama orde baru, minta dihapuskan. Nasionalisme rakyat dihancurkan dengan dalih kebebasan. Liberalisasi terjadi di semua bidang termasuk pendidikan. Bukan semakin berkualitas namun semakin terpuruk. Lembaga pendidikan dengan mudah memperjualbelikan ijazah tanpa perlu seseorang ikut kuliah. Penggunaan gelar bertaburan setiap orang tanpa kualitas keilmuan yang sepadan. Anak-anak SD dijejalin dengan keterpaksaan ilmu yang belum semestinya. Anakanak tidak lagi bisa menikmati masanya. Sibuk dengan les dan belajar. Tapi ada yang dilupa. Pendidikan moral tidak diperhatikan. Dulu selain pendidikan agama, ada pen-

didikan moral pancasila, penanaman nilai-nilai pancasila yang diuraikan ke dalam 37 butir. Sebagai azas negara, nilai pancasila perlu diajarkan dan ditanamkan sejak dini. Generasi mendatang perlu diberikan kebanggaan sebagai anak bangsa, bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar, dan Kepri adalah provinsi yang kaya dan potensinya besar. Provinsi Kepri bisa menjadi provinsi paling prestise di Indonesia sebagai bisa menjadi etalasi perekonomian nasional. Posisinya yang berada di garis depan berbatasan dengan Singapura dan Malaysia membuka peluang interaksi lebih cepat dan langsung. Semangat hari pahlawan itu harus ditanamkan di Kepri sebab masih banyak yang harus diperjuangkan di sini. Kepri harus terus memperjuangkan bagi Hasil Migas secara proporsional dan diberikan akses terhadap produksinya. Kepri harus memperjuangkan perangkat perundangan yang mempermudah pemanfaatan potensi kelautan yang luas. Kepri harus berjuang menjadi provinsi yang terkaya dengan memaksimalkan segala potensi yang ada. Kepri bisa menjadi istimewa kalau dikelolah dengan sangat baik. Kita hanya perlu mengenali semua potensi yang besar itu kemudian memanfaatkan sebaik-baiknya demi pembangunan dan peningkatan kesejahteraan rakyat. Semua itu bisa dicapai kalau kita memiliki kesadaran bersama, pemahaman bersama dan punya semangat berjuang bersama. Rasa kebersamaan itu diwujudkan dengan nilai rasa saling menghormati dan menghargai. Nilai-nilai bangsa ketimuran perlu dibangun kembali dengan rasa nasionalisme perbatasan yang sopan dan rendah hati. Dunia pendidikan adalah pintu dan benteng pembangunan semua itu, tinggal kapan mau memulainya? ***

Saudi Beri Kesempatan Kedua untuk TKI RIYADH (HK) — Pemerintah Arab Saudi memberi kesempatan kepada para pekerja ilegal untuk memperbaiki status mereka, meski masa amnesti telah berakhir 3 November lalu. Departemen Tenaga Kerja Arab Saudi mengumumkan, mereka masih menerima aplikasi dari orang asing yang tidak berdokumen selama yang bersangkutan membayar denda atau menjalani hukuman pidana atas keterlambatan dalam melegalkan statusnya. “Proses koreksi masih berlanjut, dan mereka yang ingin melegalkan status bisa melakukan lewat layanan elektronik atau kantor tenaga kerja,” kata Faisal Al-Otaibi, Direktur Jenderal Pengawasan di Kementerian Tenaga Kerja, seperti dikutip Arab News, Sabtu lalu. Namun, dia menegaskan, razia terhadap pekerja ilegal masih terus berlanjut, dan Kementerian tidak menerima permintaan pengecualian bagi pelanggar hukum keimigrasian maupun perburuhan. Selama masa amnesti, mereka yang ingin memperbaiki status diharuskan membayar denda sebesar 600 riyal (sekitar Rp 1,8 juta) per tahun karena mereka ilegal. Misalnya, mereka sudah ilegal selama dua tahun berarti jumlah yang dibayarkan adalah 1.200 riyal. “Ini adalah salah satu kendala kenapa banyak warga kita yang tidak bisa alih status,” kata Michael Tene, juru bicara Kementerian Luar Negeri, ketika dihubungi Tempo pekan lalu. Selain denda, kapasitas kantor

Keimigrasian Arab Saudi dalam mengurus exit permit juga menjadi faktor lain penyebab menumpuknya pekerja asing yang tidak berdokumen. Jika pekerja ilegal pulang sesudah masa amnesti, mere-

ka tidak diperbolehkan kembali ke Arab Saudi selama 10 tahun. Meski demikian, hal ini tidak seharusnya menjadi masalah, menurut Tene. Karena sampai saat ini, Indonesia masih memberlakukan mora-

torium pengiriman tenaga kerja ke Arab Saudi. Moratorium tidak akan dicabut selama belum ada nota kesepahaman yang menjamin perlindungan tenaga kerja Indonesia di sana. (tmp)

Editor: R Ghafur, Layouter: Syahrial Anwar


Opini & Layanan Umum Pengurus Olahraga Bermasalah MENGURUS cabang olahraga itu, jika tidak dijiwai yang ditunjukkan dengan programprogram terukur plus dilandasi dengan cinta, dijamin prestasi olahraga tersebut tak bakal nampak. Apalagi jika secara adminsitrasi pengurusnya bermasalah. Kondisi itu tergambar di dunia olahraga Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau. Dari 26 pengurus kota di bidang olahraga yang ada di Kota Tanjungpinang, status 14 di antaranya diperkirakan bermasalah terkait tentang surat keputusan kepengurusan. Masa kepengurusan para pengurus di 14 cabang olahraga itu sudah usang alias tak berlaku lagi. Kondisi ini tentu patut mendapat perhatian. Komite Olahraga Nasional

Indonesia (KONI) Kota Tanjungpinang selaku induk dari cabang-cabang olahraga tersebut, sepantasnya jeli dan aktif memonitor jajarannya. Termasuk pula pemerintah melalui Dinas Pemuda dan olahraga. Persoalan internal ini sangat disayangkan karena dikhawatirkan dapat menghambat perkembangan olahraga dimaksud. Bukan cuma akan mengorbankan prestasi atlet, persoalan internal kepengurusan di cabang olahraga juga memiliki dampak panjang. Itu bisa terjadi mengingat masing-masing cabang juga memiliki kewajiban untuk menggelar iven-iven internal. Di iven inilah para atlet bisa bersaing, mengukur kemampuannya untuk kemudian terus berlatih dan berlatih agar bisa bertem-

pur membela harga diri, bukan cuma pribadi namun nama daerah yang dibawanya kala bertanding di iven-iven yang melibatkan daerah bahkan negara lain. Kalau memang masa kepengurusan sudah kadaluarsa, sudah sepantasnya si pengurus legowo untuk mundur dan bersama-sama membentuk kembali kepengurusan yang baru. Jika si pengurus itu bagus dan mempunyai catatan bagus, tentu dia tidak perlu cemas bakal tergusur. Besar kemungkinan akan kembali terpilih untuk mengurus cabang olahraga tersebut. Dewasa ini, olahraga bukan lagi cuma hiburan semata. Dia telah menjelma menjadi bagian dari upaya perjuangan untuk menunjukkan jati diri

bangsa. Bahkan, olahraga sudah pula menjadi ladang bisnis yang menggiurkan secara materi. Karena itu, naif rasanya jika kita masih saja mengganggap mengurus olahraga hanya akan membuang-buang waktu atau membuang-buang biaya. Kalaupun benar, maka pengurus yang demikian hendaknya berhenti saja dalam struktur kepengurusan. Bagi si atlet, walau prestasinya tak tergantung sepenuhnya dari si pengurus, namun amburadulnya sistem kepengurusan di organisasi yang menaunginya, suka tidak suka akan membawa dampak juga. Itu bila berkaitan dengan sarana dan prasarana yang dibutuhkan si atlet. Apa yang terjadi di 14 cabang olahraga di Kota Tan-

jungpinang patut dicermati. Ini pun menjadi warning bagi pengurus-pengurus lain dan juga pemerintah di daerah lain di Provinsi Kepulauan Riau. Hendaknya, ketika menasbihkan diri menjadi pengurus satu cabang olahraga, seriuslah. Bersungguhsungguhlah. Karena di pundak pengurus, terdapat harapan dari ribuan bahkan jutaan masyarakat. KONI Provinsi Kepulauan Riau pun jangan menutup mata. Teguran kepada KONI Tanjungpinang patut dilayangkan. Persoalan ini harus segera dituntaskan. Itu bila kita memang menginginkan daerah ini sebagai daerah penghasil atlet ternama yang bisa mampu berkancah di level nasional bahkan internasional, bukan cuma dikenal sebagai daerah industri dan pariwisata atau negri seribu pantun. ***

Tugas Kapolri Baru, Menghapus "Petrus" Menariknya, dalam klausul tugas-tugas besar itu, tidak disebutkan upaya penegakan hukum secara spesifik. Mungkin penegakan hukum, dianggap sudah inblend dalam tugas seharihari Polri, sehingga tak perlu lagi dirinci lagi. Dalam kenyataan seharihari, dengan mencermati berita-berita seputar kepolisian, upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh Polri masih cenderung menggunakan kekerasan yang berlebihan atau exessive force. Simak saja berita di media massa, sering kali kita membaca narasi berita kriminal seperti ini: Jakarta - Belum lama menghirup udara bebas, seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor di Ciracas, Jakarta Timur terpaksa ditembak mati oleh polisi. Pelaku ditembak ketika berusaha melarikan diri dari pengejaran polisi yang sedang melakukan pengembangan kasus pada dinihari. "Ketika di Jalan Bungur, Kampung Rambutan, pelaku berusaha melarikan diri. Tembakan peringatan ke udara tak dihiraukan, sehingga anggota melakukan tindakan tegas dengan menembak pelaku," tutur Kasat Reskrim Polres Jakarta Timur. Akibat tak menghiraukan tembakan peringatan tersebut polisi terpaksa memberikan timah panas pada punggung kiri Sukamto. Dalam perjalanan menuju rumah sakit, tersangka meninggal. Atau berita lainnya: Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bekasi Kabupaten Komisaris Dedy Murti Haryadi menambahkan, WM dan NAR ditembak saat di-

K olom Publik (Bagian Keempat) INTINYA, MK memahami maksud baik pembentuk UU dalam hal ini pemerintah yang menghendaki agar penyelenggara pengelola zakat yang dilakukan oleh semua amil di wilayah hukum negara Indonesia harus dilengkapi dengan izin dari pejabat yang berwenang. Namun fakta yang terjadi bahwa belum tersedianya BAZ dan LAZ yang mampu menjangkau keseluruhan wilayah yang selama ini dilayani oleh amil zakat tradisional, sementara pada saat yang sama amil zakat yang

KOMJEN Sutarman sudah dilantik menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Timur Pradopo. Ada tiga tugas besar yang berada di depan matanya, yakni menjaga stabilitas keamanan, reformasi birokrasi, dan membangun komunikasi horizontal.

Oleh: Hendrata Yudha Pengurus Pusat Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia bawa untuk menunjukkan lokasi anggota komplotan lain pada dinihari. Dalam perjalanan, WM mematahkan borgol tangan dan kabur ke kompleks Delta Mas. Tim sudah memberi tembakan peringatan, tetapi WM alias Cip mengabaikan. Akhirnya, WM ditembak dan tewas. Melihat WM berusaha kabur, NAR berusaha melarikan diri, tetapi dilumpuhkan dengan ditembak betis kanan. Pada kedua berita yang muncul di media massa itu, diperoleh frasa residivis. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, re•si•di•vis /résidivis/ n orang yang pernah dihukum mengulangi tindak kejahatan yg serupa; penjahat kambuhan: terdakwa tergolong yg pernah dijatuhi hukuman dua tahun. Sebagian besar jurnalis yang pernah ditugaskan meliput bidang kriminal, kebanyakan sudah paham jika ada penembakan penjahat, maka polisi akan menggunakan frasa residivis. Jurnalis kemudian akan diberi pengarahan oleh kepala satuan atau humas mengenai peristiwa itu. Perlu dicermati, press release atau informasi yang disampaikan akan menggunakan narasi yang hampir seringkali berulang. Pertama,

residivis keluar masuk penjara. Kedua, residivis dibawa untuk pengembangan kasus. Ketiga, peristiwa terjadi malam hari ke dinihari. Keempat, lokasi kejadian biasanya tempat sepi. Kelima, korban berupaya melarikan diri. Keenam, ada prosedur standar tembakan peringatan kemudian terpaksa ditembak mati. Rangkaian kalimat yang seragam dan tampak logis itu, diduga, menyembunyikan peristiwa sebenarnya.Jika kita perhatikan kalimat yang digunakan itu, seperti copy paste dari berita-berita sebelumnya. Pencarian sederhana dengan mesin pencari google, mengeluarkan rangkaian peristiwa berbeda namun hampir serupa jalan ceritanya. Dalam kajian jurnalistik, tugas jurnalis bukan hanya menyampaikan berita apa adanya. Pernyataan yang disampaikan polisi bukan kategori “beritaapaadanya”, namun itu bisa digolongkan sebagai berita mentah. Informasi searah dari petugas kehumasan, perlu dicermati agar kita tidak masuk dalam agenda setting mereka. Sebaiknya, ketika mereka menyampaikan informasi itu diuji dengan beberapa pertanyaan. Jika menemukan release yang bahasanya hampir mirip itu, kita patut curiga dan meneliti lebih lanjut. Apakah

benar bahwa residivis yang ditembak mati itu, memang benar-benar terjadi seperti yang diinformasikan oleh polisi? Mengapa kejadiannya selalu dini hari dan ditempat sepi? Kok peristiwa itu, residivis selalu dibawa untuk menunjukkan lokasi persembunyian teman-temannya? apakah polisi tak mengenal wilayah kerjanya, sehingga harus minta diantar penjahat yang ditangkap? Mengapa residivis itu bisa melarikan diri? Apakah tidak diborgol dengan benar? Apakah benar menembak benda bergerak cepat pada saat gelap akan tepat di kaki dan punggung? Kenapa tidak ada saksi mata selain petugas kepolisian? Apabila pertanyaan-pertanyaan itu belum terjawab dan belum terverifikasi, maka informasi itu tak layak naik jadi berita. Bill Kovach dan Tom Rosenstiel dalam buku “Blur: How to Know What’s True in the Age of Information Overload” menyebutkan, bahwa informasi yang disampaikan hanya mengutip inti pembicaraan seorang narasumber tanpa diuji adalah jurnalisme pernyataan. Informasi itu belum tentu benar dan bisa dipercaya, malah banyak informasi ngawur. Media yang cerdas, tidak gegabah menaikan informasi itu sebagai berita

sebelum melakukan verifikasi agar pembacanya tidak tersesat.Jurnalis sebaiknya juga berperan sebagai penuntun akal, agar masyarakat tidak kesulitan menemukan mana yang benar, mana propaganda. Di sinilah peran jurnalis, menerangkan suatu informasi masuk akal atau tidak. Saya khawatir, narasi penembakan residivis yang seolah-olah legal oleh aparat kepolisian namun minim verifikasi itu, jika dibiarkan akan menjadi peristiwa biasa dan akan memunculkan kembali penembakan misterius atau “Petrus”. Secara resmi, namanya adalah Operasi Clurit, yang bersifat rahasia. Operasi keamanan itu berawal dari operasi penanggulangan kejahatan di Jakarta dan hampir segera modusnya merebak hampir keseluruh provinsi di Indonesia. Ketika itu, ratusan orang yang diduga residivis, preman, pria bertato, gali, tewas dengan ciri-ciri yang narasinya juga mirip dengan penembakan penjahat kambuhan versi sekarang. Pola pengambilan para korban kebanyakan dijemput aparat keamanan pada malam hari. Jika polisi masih “memaksa” informasi penembakan residivis yang diragukan itu, saya menyarankan agar dilakukan moratorium berita. Jurnalis tidak lagi memberitakan informasi yang dipasok polisi sebelum diverifikasi. Cepat atau lambat, jika tak ada media massa yang memberitakan penembakan residivis pada dinihari itu, polisi harus menemukan taktik lain yang lebih beradab untuk menyelesaikan soal penjahat residivis itu, ketimbang “men-Sukabumi-kan” mereka.***

Ir. Moch. Arief, Senior Amil, Direktur Eksekutif Nurul Islam Group

Lembaga Amil Zakat Kembali Siuman tidak memiliki izin dari pejabat berwenang dilarang memberikan pelayanan akan mengakibatkan terhalanginya hak warga negara untuk membayarkan/menyalurkan zakat sebagai bagian dari ibadah. Terhalangnya warga negara untuk m e n u n a i k a n kewajiban maupun tuntunan agamanya inilah yang menurut MK bertentangan dengan UU 1945 Pasal 28E ayat (2) dan Pasal 29 ayat (2) UUD 1945. Bunyi amar keputusan

MK adalah sebagai berikut, ‘Frasa, “Setiap orang” dalam Pasal 38 dan Pasal 41 UndangUndang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 115, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5255) bertentangan dengan UndangUndang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sepanjang tidak dimak nai dengan “mengecualikan perkumpulan orang,

perseorangan tokoh umat Islam (alim ulama), atau pengurus/takmir masjid/musholla di suatu komunitas dan wilayah yang belum terjangkau oleh BAZ dan LAZ, dan telah memberitahukan kegiatan pengelolaan zakat dimaksud kepada pejabat yang berwenang”; Dengan dikabulkannya sebagian yudicial review terutama Pasal 18 ayat (2), Pasal 38 dan Pasal 41 UU 23/2011 oleh MK, akankah perzakatan di tanah air akan bergairah kembali?

Tentu jawabannya tidak sekedar ya atau tidak, namun faktanya bahwa masuknya ‘zakat’ ke dalam ranah hukum positif negara Republik Indonesia sejak 1991 adalah hal yang positif dan telah menjadi bagian strategi untuk terus melakukan pergerakan sehingga perzakatan di tanah benar-benar dirasakan manfaatnya terutama oleh masyarakat. Dan hal ini adalah bagian upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama yang tidak mampu. ***

Selasa, 12 November 2013

5

C akap B ijak "MANUSIA tidak akan mampu menemukan lautan baru jika tidak berani kehilangan indahnya pemandangan di tepi pantai"

Andre Gide

"HATI anda belum hidup kalau belum pernah mengalami rasa sakit. Rasa sakit karena cinta akan membuka hati, bahkan bila hati itu sekeras batu" Hazrat Inayat Khan

M enyanyah Sulitnya Menghitung Upah

Nando KT Wartawan Haluan Kepri DARI tahun ke tahun, pembahasan upah minimum pekerja selalu berlangsung panas dan alot. Itu terjadi di hampir seluruh Indonesia, terutama kota-kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, Medan, dan Batam. Demo buruh besar-besaran selalu mewarnai penetapan upah minimum pekerja. Di Batam, rapat dewan pengupahan yang membahas upah minimum kota (UMK) selalu berakhir buntu alias dead lock dalam beberapa tahun terakhir. Pekerja dan pengusaha tidak pernah memiliki angka yang sama untuk ditetapkan sebagai UMK. Angka yang diajukan keduanya untuk ditetapkan sebagai UMK selalu berbeda amat jauh. Pekerja selalu mengusulkan angka setinggi-tingginya, sebaliknya pengusaha menyodorkan angka serendah mungkin. Ujung-ujungnya, kesepakatan pun sulit dicapai. Tahun ini hal serupa kembali terjadi. Tujuh kali putaran rapat dewan pengupahan yang digelar tidak berhasil menelurkan angka UMK. Pengusaha yang diwakili Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) bertahan di angka Rp2.172.973, sementara serikat pekerja mengusulkan sebesar Rp2.701.548. Selisihnya sangat jauh. Kini, nasib UMK Batam 2014 kembali berada di tangan Walikota Batam dan Gubernur Kepri seperti tahun-tahun sebelumnya. Sesuai mekanisme, apabila dewan pengupahan tidak berhasil menyepakati angka UMK, maka penetapannya diserahkan kepada gubernur atas rekomendasi walikota/bupati. Para pekerja dan pengusaha kini hanya berharap-harap cemas menanti keputusan Gubernur Kepri. Kedua belah pihak tentu tetap berharap angka

yang akan ditetapkan sesuai atau paling tidak mendekati keinginannya. Tetapi, sebuah keputusan pasti tidak bisa menyenangkan semua pihak. Oleh karena itu, diharapkan keduanya bersedia menerima dengan lapang dada dan legawa berapa pun kelak angka yang ditetapkan Gubernur Kepri. Bila pengusaha merasa dirugikan karena angka yang ditetapkan terlalu tinggi, hendaknya tidak menyikapinya secara berlebihan seperti yang dilakukannya tahun lalu dengan menggugatnya ke PTUN. Meski langkah itu merupakan hak pengusaha dan dibenarkan oleh ketentuan yang berlaku, tetapi langkah itu hanya menambah ketidakpastian serta memperkeruh situasi yang mengganggu harmoni antara pekerja dan pengusaha. Tapi sebaliknya juga bila angka yang ditetapkan Gubernur Kepri tidak sesuai dengan ekspektasi atau harapan pekerja, buruh juga harus bersedia menerimanya. Buruh hendaknya tidak memaksakan kehendak dengan menggelar unjuk rasa besar-besaran, apalagi sampai bertindak anarkis. Bila pun harus demo untuk menunjukkan ketidakpuasan, hendaknya hal itu dilakukan secara damai dan tidak sampai mengganggu aktivitas masyarakat, apalagi sampai menimbulkan ketakutan. Walikota Batam dan Gubernur Kepri pasti sudah memiliki perhitungan yang matang sebelum menetapkan angka UMK Batam. Mereka sudah memperhitungkan dampak atas angka yang ditetapkannya itu, baik bagi kesejahteraan pekerja maupun kemampuan para pengusaha untuk membayarnya serta dampak yang lebih luas terhadap iklim perekonomian wilayah ini. Semoga! ***

√ Gubernur Kepri: Pegawai Juga Pahlawan - Kalau wartawan gimana pak gub ? √ Kepri Aman dari Topan Haiyan - Mudah mudahan sesuai prediksi ! REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layouter: Syahril


Sambungan Dari Halaman 1

Sutan Bantah Sutan bersikeras membantah dan tidak mau menjelaskan terkait namanya yang disebut Rudi dalam berita acara pemeriksaan (BAP) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). "Itu nggak benar lah," katanya. Berdasarkan keterangan Rudi kepada penyidik KPK, pada awal Juli 2013 atau awal Bulan Puasa, Sutan menemui Rudi meminta jatah THR. Jatah tersebut diduga untuk dibagikan kepada anggota Komisi VII. Dalam BAP kasus suap, Rudi Rubiandini menyebutkan bahwa pada awal bulan Puasa 2013, Sutan pernah meminta THR untuk Komisi VII kepada Rudi yang kala itu masih menjabat sebagai Kepala SKK Migas. Selain itu, ada beberapa kali pertemuan antara Rudi dengan Sutan. Mereka biasanya bertemu di tempat-tempat makan yang ada di Pacific Place, Bellagio, atau Plaza Senayan. Selain itu mereka juga bertemu di Darmawangsa pada hari Minggu bulan Juli 2013 di bulan Puasa. Dalam BAP itu pun tertulis Sutan pernah mengenalkan beberapa pengusaha kepada Rudi. Bahkan ada pengusaha yang mengaku pernah ikut tender di SKK Migas. Penahanan Rudi Sementara itu di Gedung KPK,

kemarin, Rudi Rubiandini telah meneken surat perpanjangan penahanan untuk 30 hari ke depan terhitung sejak hari ini, Selasa (12/11). "Penahanan diperpanjang 30 hari terhitung sejak besok (hari ini, red)," kata pengacara Rudi Rubiandini, Rusydi A. Bakar, di Gedung KPK. Menurut Rusydi perpanjangan penahanan yang berlaku dari 12 November hingga 11 Desember 2013 itu merupakan masa penahanan terakhir. "Lewat dari itu, hukum mengatakan Rudi tak bisa lagi ditahan karena sudah melewati masa penahanan 120 hari," jelas Rusydi. Juru Bicara KPK Johan Budi SP membenarkan perpanjangan masa penahanan terhadap Rudi dan tersangka lainnya dalam kasus yang sama, Deviardi, yang merupakan pelatih Golf Rudi. "Perpanjangan penahanan atas nama tersangka RR dan D dalam kasus SKK Migas untuk 30 hari ke depan," kata Johan. Menurut Johan, perpanjangan penahanan tersebut memang perpanjangan yang terakhir namun ia memastikan proses hukum terhadap RR dan D akan masuk dalam tahap penuntutan atau P21 sehingga kasus tersebut akan segera disidang. "Saya kira sepekan atau dua

pekan ini akan P21 lah," ujar Johan. KPK menetapkan mantan SKK Migas Rudi Rubiandini sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi di SKK Migas berdasarkan operasi tangkap tangan (OTT) pada 13 Agustus 2013 malam bersama dengan barang bukti 400 ribu dolar AS yang diberikan oleh Komisaris PT Kernel Oil Private Limited Simon Gunawan Tanjaya melalui pelatih golf Rudi, Deviardi yang juga sudah ditangkap KPK. Rudi Rubiandini dan Deviardi sebagai penerima suap disangkakan pasal 12 huruf a dan b atau pasal 5 ayat 2 atau pasal 11 UU No 31 tahun 1999 sebagaimana diubah UU No. 20 tahun 2001 tentang Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP. Sedangkan pemberi suap, Simon Tandjaya, dari perusahaan Kernel Oil diduga melanggar pasal 5 ayat 1 huruf a dan b atau pasal 13 UU No. 31 tahun 1999 sebagaimana diubah UU No. 20 tahun 2001 tentang Tindak Pidana Korupsi jo pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Proses hukum Simon Tandjaya sudah masuk dalam tahap penuntutan dan telah memasuki sidang perdana pada Kamis (7/11) lalu sejak pemeriksaannya dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor pada 11 Oktober 2013. (dtc/ant/mdk)

pengemudi truk menawarkan tumpangan," kenang Jobert. Mereka lalu dibawa ke bandara kota Tacloban yang dijadikan sebagai tempat penampungan korban bencana. Kapten Victoriano Sambale, seorang dokter militer, mengatakan, air ketuban Emily pecah tepat ketika dia tiba di bandara. Emily juga mengalami pendarahan saat proses kelahiran putrinya. "Kondisi bayinya sehat dan kami berhasil menghentikan pendarahan ibunya," ujar Kapten Victoriano. Namun, dia memperingatkan para dokter agar memperhatikan kondisi Emily karena dalam situasi tidak steril seperti itu infeksi bisa dengan mudah merebak. "Situasi ibu masih berbahaya, terutama dari infeksi dan septisimia. Sehingga kami harus memberi dia antibiotik. Sayangnya kami kehabisan antibiotik sejak kemarin," tambah Victoriano. Meski demikian, kelahiran bayi perempuan yang dinamai Bea Joy itu, disambut gembira Jobert dan Emily. "Kami bergembira hari ini. Namun, kami juga berduka karena banyak kerabat kami yang meninggal dunia," kata Jobert. Tak Ada WNI Sementara itu, seorang pejabat Kedutaan Besar Republik Indonesia di Filipina memastikan tidak ada WNI yang menjadi korban Topan Haiyan yang telah melu-

luhlantakkan sebagian Filipina dan diperkirakan menewaskan ribuan korban. Konselor Bidang Sosial Budaya KBRI Manila, Toto Waspodo, mengatakan kepada BBC Indonesia, seluruh WNI di Filipina sejauh ini dilaporkan selamat. "Tidak ada korban jiwa dari WNI karena kebanyakan tinggal di Manila," kata Toto sambil menambahkan data KBRI menyebut sekitar 1.400 WNI kini tinggal di Manila sementara 9.000 lainnya di Filipina Selatan. Sedangkan di kota Cebu, Filipina tengah, yang termasuk dalam jalur Haiyan, terdapat sekitar 30 orang WNI. "Sebelum topan terjadi, WNI di Cebu yang kebanyakan mahasiswa mengungsi ke hotel karena tidak ada listrik dan air. Mereka kini sudah kembali ke rumah masing-masing," tambah Toto. WNI di Cebu kini membutuhkan air bersih, obat-obatan, dan juga generator karena listrik masih belum menyala pascabencana. Namun, KBRI masih menunggu kabar dari kota Tacloban, ibu kota provinsi Leyte, yang menjadi lokasi dengan kerusakan terparah tentang kemungkinan keberadaan WNI di sana. Namun, belum ada kabar pasti karena jalur komunikasi yang belum pulih. Sekitar 10.000 orang diperkirakan meninggal dunia akibat topan Haiyan di Tacloban saja. (day/kcm/ant)

Dari Halaman 1

Berduka, Tapi diamannya di kota Tacloban, ibu kota Provinsi Leyte, Filipina. Sejak dihanyutkan ombak raksasa itu, ibu Emily belum diketahui nasibnya hingga kini. Saat itu, Emily yang tengah mengandung juga sempat hanyut tersapu ombak yang dipicu topan Haiyan itu. "Saya sempat berpikir saya akan mati dengan bayi saya masih di dalam kandungan saat ombak besar menyeret kami sekeluarga," ujar Emily. Suami Emily, Jobert, juga masih mengingat jelas bencana dahsyat itu. Dia mengatakan seluruh daerah tempat tinggalnya habis tersapu ombak. Dan wilayah yang dulu sangat indah itu, kini tak lebih dari tumpukan puing-puing. Setelah terseret air laut, Jobert dan Emily, sempat terombangambing selama beberapa jam hingga air surut. Akhirnya mereka berlindung di sebuah gedung sekolah bersama para korban yang lain. Jobert, Emily dan para korban lainnya bertahan hingga Senin (11/11) pagi, hanya dengan beberapa botol air yang mereka temukan di antara puing-puing. Jobert mengatakan dia tahu istrinya bisa melahirkan sewaktu-waktu namun belum ada bantuan yang tiba ke kawasan itu. "Istri saya mulai proses melahirkan pada pukul 05.00 (Senin) pagi, sehingga kami mau tak mau harus berjalan beberapa kilometer mencari bantuan, sebelum seorang

Dari Halaman 1

Gubernur Kepri: itu. Jadilah pekerja yang revolusioner tanpa pamrih dan fokus dalam pengabdian kepada masyarakat," kata Gubernur. Gubernur merasa khawatir jika lambat laun jiwa kepahlawanan semakin luntur dan sirna di dalam jiwa para pegawai sehingga pelayanan kepada masyarakat menjadi tidak maksimal dan cenderung

meresahkan. "Yang perlu kita peringati dan pupuk terus adalah jiwa kepahlawanannya. Ayo maknai kepahlawanan itu, sehingga kita bisa menjadi mengabdi kepada negara ini lebih baik lagi," ujarnya. Dalam peringatan Hari Pahlawan itu, turut hadir Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo,

Plh Sekdaprov Kepri Said Agil, seluruh jajaran SKPD di lingkungan Pemprov Kepri, pimpinan FKPD, veteran dan undangan. Upacara berlangsung singkat namun khidmat. Selanjutnya, Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri menyerahkan bantuan dan bingkisan kepada para veteran. (sut)

Dari Halaman 1

Sengketa Lahan di PT Riau General Company (RGB). Dia mengaku sebagai pemilik lahan yang belum diganti rugi oleh PT BMW. Dalam amar putusan, majelis hakim menghukum penggugat dengan membayar biaya yang timbul dalam perkara ini sebesar Rp4.566.000. Nizar, salah seorang warga Bintan pemilik kuasa atas lahan milik Mustafa Saleh, menganggap bahwa putusan majelis hakim itu tidak benar. Karena menurutnya tidak sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 55 Tahun 1993 tentang Pengadaan Lahan bagi Pelaksanaan Pembangunan untuk Kepentingan Umum. "Jadi, panitia atau tim pembebasan lahan dibentuk untuk pembebasan lahan untuk kepentingan umum yakni kepentingan seluruh lapisan masyarakt. Yang terjadi disini adalah pembebasan lahan untuk perusahaan bukan untuk kepentingan umum," kata Nizar merujuk pada Keppres tersebut. Ia berpendapat, keabsahan Tim 9 yang melakukan pembebasan lahan tersebut tidak sah. Sementara dalam putusan majelis

Selasa, 12 November 2013

hakim, pembebasan lahan yang dilakukan Tim 9 berdasarkan Surat Keputusan (SK) Gubernur Riau di mana Bintan masuk dalam Kabupaten Kepulauan Riau dinyatakan benar atau sah. Penggiat antikorupsi, Indonesia Corruption Watch (ICW) wilayah Kepulauan Riau (Kepri) juga mempertanyakan putusan Majelis Hakim PN Tanjungpinang yang memenangkan PT BMW dalam sidang itu. ICW mencium aroma suap yang melandasi keputusan tersebut. "Kami tidak menuduh tetapi hal itu (putusan memenangkan PT BMW) membuat pertanyaan besar, ada apa? Sebenarnya kasus ini sudah jelas pemiliknya penggugat, Mustafa Salim dengan bukti-bukti yang ada. Tetapi kenapa ditolak. Selain itu, sidang juga selalu ditunda seperti di undur-undur. Kami menduga ada terindikasi suap," ujar Mulkansyah, Jumat (1/11) di Tanjungpinang. ICW Kepri juga telah menyiapkan lima orang untuk memberi kesaksian di Komisi Yudisial (KY) terkait rencana laporan mereka tentang dugaan adanya suap di PN

Tanjungpinang ke Komisi Yudisial. "Orang-orang yang menerima dana kompensasi ada lima orang, dan mereka siap untuk menjadi saksi nanti di KY. Saya sekarang sedang meminta pernyataan tertulis satu-satu dari kelima orang tersebut yang nantinya akan dilampirkan di dalam berkas yang akan kita berikan ke KY," kata Mulkansyah dari ICW Kepulauan Riau, Jumat (8/11) lalu di Tanjungpinang. Diketahui, lahan seluas 438 hektar di Lagoi, Bintan yang dikuasai oleh perusahaan Salim Group melalui PT BMW berdasarkan Hak Guna Bangunan (HGB) Nomor 0074/Sebong, 0075/Sebong, 00100/ Sebong dan 002/Sebong, diperkarakan warga pemilik lahan. Kini empat bangunan di antaranya, Hotel Bintan Lagoon, Lapangan Golf Bintan Lagoon, Lapangan Golf Ria Bintan dan Villa Bintan Lagoon berdiri di atas lahan tersebut. Sementara pemilik lahan, almarhum Mustafa Saleh dan ahli warisnya, tidak pernah menerima ganti rugi sejak pembebasan lahan yang lakukan sekitar tahun 1989. (rof)

7

Kurniawan Selamatkan Indonesia XI Ajang Friendship Cup 2013 SINGAPURA (HK) — Indonesia XI mampu menahan imbang Singapura League Selection dalam laga leg I Friendship Cup 2013 di stadion Jalan Besar, Singapura, Senin (11/11) malam tadi. Kedua tim akan bertanding kembali pada leg II di stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (16/11) mendatang. Dalam laga di Singapura, Indonesia XI sendiri terdiri dari bintang sepak bola Indonesia yang tak mendapat kewajiban membela timnas Garuda maupun timnas U23 seperti, Sergio van Dijk, Atep, dan Ferdinand Sinaga. Tim tuan rumah S. League Se-

lection unggul lebih dulu di babak pertama, Monsef Zerka mencetak gol pada babak pertama dan membuat Indonesia XI tertinggal 1-0. Monsef Zerka yang bermain untuk Tanjong Pagar itu kembali memperbesar keunggulan S.League Selection pada menit ke-54 lewat titik putih. Itu terjadi setelah Amarzukih melanggar Firdaus Idros di kotak terlarang pada menit ke-53. Indonesia XI sebenarnya bermain cukup tenang dan taktis, namun beberapa kali peluang matang tak bisa di konversi menjadi sebuah gol oleh Sergio dkk. Striker andalan Persib Bandung itu baru bisa menggetarkan

Dari Halaman 1

Indonesia Sumbang sebesar 1 juta dollar AS dan 1 juta dollar AS lagi dalam bentuk natural, yang dananya bersumber dari APBN. "Bantuan akan diserahkan dalam waktu dekat melalui Kedutaan Besar Filipina di Indonesia," kata Agung Laksono di Cirebon, Jabar, Senin (11/11). Bantuan tersebut, kata Menko Kesra, sebagai rasa solidaritas kawasan di ASEAN yang tertimpa musibah. Bantuan Pemerintah Indonesia ini juga sesuai dengan instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam kapasitas negara sahabat dan komunitas ASEAN. Pemerintah Indonesia, lanjut Agung, menyadari saat ini adalah saat situasi sulit bagi pemerintah dan rakyat Filipina, serta terus berkoordinasi mengetahui kebu-

tuhan Filipina. Agung mengingatkan, solidaritas antarkawasan ASEAN ini juga telah diberikan kepada Indonesia saat tertimpa musibah tsunami di Aceh, di mana Indonesia mendapat bantuan dari berbagai negara termasuk Filipina dengan bantuan helikopter untuk mengevakuasi korban. Selain Indonesia, negara-negara lain juga turut memberikan bantuan. Di antaranya, Australia mengumumkan paket bantuan senilai 10 juta dolar AS yang termasuk petugas kesehatan dan bantuan non makanan seperti terpal, tikar, jaring antinyamuk, kontener air dan kit kesehatan. Kemudian, Inggris mengumumkan paket bantuan sebesar 9,6 juta dolar AS termasuk bantuan untuk sekitar 500 ribu orang berupa penampungan sementara, air

Yamashita Tomohisa dengan lagunya "Blood Diamond" di tahun 2011 dan sukses bertengger di posisi 1 Japan Album Chart. Seperti dalam rilis yang diterima Okezone. Fatin melalui akun pribadinya di Twitter tak ingin melupakan orang-orang yang berjasa yang telah membantunya tampil di X Factor Indonesia hingga menjadi juara, dan melangkah ke pelun-

curan album. "Terimakasih semuanya yang support sampe skrg! Dari baju seragam SMA audisi sampe punya album "For You" aaaak!! Terimakasih banyak semuanya!" tulisnya. Apakah dengan keterlibatan Guvtav, album Fatin akan menembus rekor penjualan 2 juta kopi seperti yang diharapkan pihak KFC? Kita lihat saja hasilnya. (okz)

tidak benar," ucap Hartanto, tegas. Menurut pantauan, awan hitam disertai kilatan petir dan hujan melanda sejumlah kawasan di Kepri seperti Bintan hingga Tanjungpinang. Kondisi cuaca itu terjadi semenjak tiga hari belakang ini, sampai Senin (11/11) kemarin. Rumor yang beredar bahwa Topan Haiyan akan menghantam Kepri telah membuat masyarakat was-was. Topan Haiyan mulai "mendarat" di Vietnam, Senin (11/11) pagi, setelah meluluhlantakkan Filipina sepanjang akhir pekan lalu. Dalam informasi yang dirilis pada pukul 04.00 WIB, Joint Typhoon Warning Center (JTWC) Amerika Serikat mengatakan, badai sudah memasuki kawasan berjarak 160 kilometer di timur Hanoi, ibu kota Vietnam. Kekuatan badai dilaporkan sudah jauh lebih lemah dibandingkan kekuatan yang menghantam Filipina. Diperkirakan, kecepatan embusan angin badai yang memasuki Vietnam adalah 120 kilometer per jam, berdasarkan

data dari JTWC. Tim gabungan yang khusus memantau pergerakan badai Haiyan ini diperkuat oleh tentara Angkatan Laut dan Angkatan Udara AS. Lebih dari 600.000 warga Vietnam dievakuasi pada akhir pekan. Warga Hanoi diminta untuk bertahan di tengah kondisi hujan deras dan banjir. Sementara itu, warga di pesisir diminta mencari tempat perlindungan. "Kami telah mengevakuasi lebih dari 174.000 KK, yang setara dengan lebih dari 600.000 orang," kata sebuah laporan resmi dari departemen pengawasan badai dan banjir Vietnam. Badai pada Minggu (10/11) diketahui berubah arah dan memicu evakuasi massal lanjutan bagi sekitar 52.000 warga di provinsi di kawasan utara Vietnam. "Orang-orang harus membawa cukup makanan dan kebutuhan selama tiga hari. Mereka yang tidak bergerak secara sukarela akan dipaksa," kata surat kabar online VNExpress. Semua perahu nelayan pun diperintahkan untuk berlabuh. (yan)

Dari Halaman 1

Kepri Aman Hartanto, Senin (11/11). "Besok pagi (hari ini, red) Topan Haiyan sudah punah dan tidak ada efeknya di wilayah Kepri. Cuaca buruk yang terjadi akhir-akhir ini, seperti hujan disertai petir dan angin kencang di TanjungpinangBintan dan kawasan Kepri lainnya, itu dikarenakan pengaruh angin utara. Jadi, informasi yang menyebutkan Topan Haiyan akan melanda Kepri itu tidak benar," ungkap Hartanto. Hartanto mengatakan, yang perlu diwaspadai adalah gelombang tinggi dan diprediksi akan melanda perairan Anambas dan Timur Bintan arah ke Tambelan. Ketinggian gelombang 2,5 meter hingga 3 meter. Hal itu terjadi, disebabkan oleh angin mosun atau biasa disebut angin utara. "Sewaktu Topan Haiyan mendarat di Filipina dan Vietnam, angin utara melemah dan efeknya tak seganas yang dibayangkan. Cuaca di Kepri secara umum aman. Namun yang patut diwaspadai itu gelombang tinggi saja. Yang jelas, isu Topan Haiyan itu akan melanda Kepri

Dari Halaman 1

UMK Rp2,5 Juta "Kami berharap, agar Pemko Batam, dalam hal ini Walikota Batam agar mau menyikapi aspirasi kami," kata Nurmantias. Kata dia, selama ini para pelaku UKM selalu tertindas dengan berbagai mahalnya bahan baku di pasar. Menurut Nurmantias, jika UMK 2014 ditetapkan nasik dibanding tahun lalu maka otomatis ikut mengkerek harga-harga barang. Itu jelas akan menjadi beban bagi pedagang kecil. Dalam demo kemarin, pelaku UKM Batam juga menyampaikan lima tuntutan mereka. Tuntutan tersebut juga disuarakan Asosiasi Wirausaha Mikro Indonesia (AWMI). Pertama, bahwa pelaku usaha mikro menuntut kepedulian nurani pemerintah, pengusaha dan pekerja. Kedua, menolak eksistensi dan fungsi dewan pengupahan kota (DPK) Batam yang mengabaikan aspirasi usaha mikro. DPK Batam tidak pernah mengikutsertakan pelaku usaha mikro atas pengambilan kebijakan terhadap UMK, dan tidak pernah mufakat dalam proses menyelesaikan permasalahan UMK. "AWMI menyatakan bahwa usaha mikro, kecil dan menengah menuntut perubahan undang-un-

bersih, terpal plastik, dan itemitem rumah tangga. Selandia Baru akan memberikan paket bantuan senilai 2,15 juta dolar Selandia Baru, Jepang mengirimkan tim bantuan kesehatan darurat berjumlah 25 orang. Sedangkan Amerika Serikat mengirimkan tim berkuatan 90 marinir dan pelaut, sebagai bagian dari gelombang pertama bantuan yang dijanjikan militer AS. Badan Pembangunan Internasional AS (USAID) mengirimkan penampungan darurat dan material kesehatan yang diperkirakan tiba pekan ini. Sementara itu, Komisi Eropa akan menyediakan 3 juta euro untuk membantu area-area yang paling parah terkena bencana. Cina akan memberikan bantuan tunai seniali total 200 ribu dolar AS. (ant/dbs)

Dari Halaman 1

Gandeng Produser (New Kids On The Block & Backstreet Boys) dengan singlenya "All In My Head" (2011) dan masuk ke urutan 7 US Billboard 200. Ia juga 'memoles' Audio Playground feat. Snoop Dogg lewat single "Emergency" (2012) dan masuk dalam urutan 13 US Billboard Dance Chart. Untuk pasar Asia, Gustav pernah membidani penyanyi Jepang,

gawang S.League Selection pada menit ke-84, Sergio van Dijk dengan hanya satu sentuhan mampu memanfaatkan umpan Patrich Wanggai menjadi sebuah gol penyambung asa Indonesia XI. Pada menit ke-89, Kim Kurniawan yang baru masuk di menit ke-77 dengan apik memaksimalkan umpan cantik dari Atep yang berlari di sisi kiri dan mampu melepaskan umpan silang datar kepada Kim, Indonesia XI pun akhirnya menyamakan kedudukan 2-2. Partai Friendship Cup 2013 ini sendiri digelar dua kali. Selanjutnya, giliran S.League Selection yang berkunjung ke tanah air untuk menghadapi Indonesia XI. (glc)

dang ketenagakerjaan yang membunuh eksistensi usaha mikro, kecil dan menengah dalam segala aspek. Maka kami menuntut agar DPK Batam dibubarkan," ujar Jerry, orator AWMI. Aksi demo para pelaku UKM didengar Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Syuzairi. Di hadapan para pelaku UKM, Syuzairi mengatakan aksi menolak UMK sah-sah saja. "Boleh-boleh saja pelaku UKM demo meminta UMK tahun 2014 sebatas KHL, jaman sekarang kan era demokrasi. Kalau untuk pembubaran DPK Batam, harus ada mekanismenya terlebih dahulu," katanya. Menurut Syuzairi, aspirasi pelaku UKM harus didengar Pemko Batam. "Maka kita berharap agar ada win-win solution terkait rencana penetapan UMK Batam. Kita tahu, tidak semua pengusaha juga mampu membayar UMK Rp2,5 juta," ujarnya. Setelah beraksi di Kantor Walikota, para pelaku UKM juga menyampaikan keluhan mereka kepada anggota DPRD Kota Batam. Setelah puas berorasi, para pelaku UKM lalu membubarkan diri dengan tertib. Wakil Ketua Kadin Kota Ba-

tam Bidang UKM dan Koperasi Syarifudin Andi Bola pernah mengatakan rencana penetapan UMK Batam senilai Rp2,5 juta oleh Walikota Batam itu, bukannya solusi yang dapat menyelesaikan permasalahan buruh maupun peningkatan pertumbuhan dan perkembangan pelaku UKM Kota Batam. Sebaliknya, malah akan membunuh dan mematikan setiap usaha kecil yang sudah dibina dengan bersusah payah. Penetapan UMK sebesar itu, ujar Andi, tidak akan menjadi solusi dalam penyelesaian peningkatan kesejahteraan buruh, tapi malah menjadi petaka bagi pelaku usaha UKM. "Biang masalahnya harga sembako yang tidak terkontrol oleh pemerintah, akibatnya harga terus merangkak naik. Dengan demikian, harga-harga barang kebutuhan lain maupun trasportasi juga akan terbawa imbas," paparnya. "Selama ini peran pemerintah itu tidak ada. Karena Pemko Batam tidak pernah bisa mengelola harga sembako di pasaran maupun menekan kebijakan kenaikan tarif dasar listrik(TDL) yang sangat memberatkan pelaku UKM dan masyarakat," lanjut Andi. ***


CMYK

Meranti

Selasa, 12 November 2013

6

SKPD Harus Tingkatkan Kinerja SELATPANJANG (HK) — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Meranti, Iqaruddin minta kepada seluruh SKPD di jajaran Pemkab Meranti agar meningkatkan kinerja demi mengejar ketertinggalan yang terjadi saat ini.

Berharap Dibangun Jalan Poros RANGSANG PESISIR (HK) — Masyarakat Rangsang Pesisir berharap kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, agar mewujudkan pembangunan jalan poros. Jalan Poros yang akan membentang dari Desa Kedabu Rapat Kecamatan Rangsang Pesisir hingga sampai ke Desa Melai Kecamatan Rangsang Barat itu saat ini terancam gagal. Untuk itu masyarakat berharap agar pemerintah kabupaten mengambil sikap sehingga program pembangunan jalan itu terwujud dengan baik. Demikian disampaikan Mantan Kepala Desa Tanah Merah Mahadi N, bersama 4 warga Rangsang Pesisir lainnya, di Selatpanjang Senin (11/11). Mahadi bersama Tajudin alias Jhon selaku RW 02 Parit Besar serta Mansur, mantan Ketua BPD Kedabu Rapat dan Akmal serta Ruslan tokoh pemuda Desa Kedabu Rapat, sepakat mengatakan, pemerintah harus segera bertindak untuk menangani permasalahan yang dihadapi kontraktor pelaksana pembangunan jalan poros itu. Menurut pantauan masyarakat, ada indikasi kuat akan gagalnya pelaksanaan pekerjaan itu. Sebab sejauh ini pekerjaan pengerasan

Ruslan Nahrowi Liputan Meranti

NET

RUSAK PARAH — Sepanjang tiga kilometer jalan antar desa di Desa Teluk Samak Kecamatan Rangsang sangat mengkhawatirkan. Disinyalir kerusakan diakibatkan gerobak pengangkut kayu. jalan yang seyogianya sudah terlaksana, namun juga masih belum dilakukan. Sementara jetty pelabuhan atau dermaga untuk memasukkan bahan ma-

terial sudah tersedia. Walaupun air laut dalam kondisi surut, namun untuk loading bahan material tidak akan terkendala lagi. Untu itu kita menjadi heran,

kenapa pekerjaan pembangunan jalan tersebut belum juga terlakasana. Bahkan para pekerja yang sebelumnya berada di lokasi, sejak 4 hari lalu me-

reka sudah meninggalkan lokasi proyek. yang ada hanya peralatan mobil dan alat berat, sementara para pekerja lapangan tidak ada lagi, “terang Mahadi. (hmg)

Mestinya pada saat sekarang SKPD sudah mencapai target penggunaan atau serapan dana sekira 75 %, namun sejauh ini baru tercapai di bawah 70 %. Hal ini memaksa seluruh SKPD harus bekerja maksimal, mengingat waktu tahun anggaran sebentar lagi akan berakhir. Demikian disampaikan Sekdakab H Iqaruddin kepada sejumlah wartawan di Selatpanjang Senin (11/11), menyoal masih rendahnya serapan dana APBD tahun anggaran 2013 yang dicapai oleh umumnya satuan kerja yang ada. Menurut Iqaruddin, hal ini harus menjadi perhatian dari seluruh kepala dinas, kepala kantor dan kepala jawatan, sehingga anggaran yang tersedia sebelumnya bisa diserap dengan baik. Penyerapan anggaran tersebut, menjadi sebuah indikator capaian program kerja oleh pemerintah. Jadi, satuan kerja yang sebelumnya telah mengusulkan program kerja untuk dilaksanakan

pada tahun berjalan saat ini, hendaknya bisa terwujud dengan baik. Sebab rencana itu telah disusun sebelumnya, termasuk anggaran yang dibutuhkan. Namun setelah anggaran itu disetujui dan telah tersedia malah tidak terlaksana. Ini sebuah kelemahan yang memperlambat kinerja pemerintah secara menyeluruh. Minimnya target yang dicapai tersebut juga menjadi catatan tersendiri bagi pemerintah untuk tidak lagi memberikan tanggungjawab lebih besar kepada para pejabat. Untuk itu capaian kinerja dari masing-masing SKPD menjadi catatan penting untuk dilakukan evaluasi pada moment berikutnya,”tegas Sekda. Dikatakannya, di sisa waktu yang masih ada saat ini, pihaknya berharap para kepala dinas menyadari ketertinggalannya sejauh ini. Sehingga berupaya semaksimal mungkin untuk merealisasikan kinerja. Dengan demikian pada laporan akhir tahun nanti kita bisa menerima hasil kinerja maksimal itu sebagaimana mestinya,”i mbuh Sekda. (hmg)

Sumbar-Riau

Pasien DBD Meningkat Drastis Akibat Musim Penghujan PEKANBARU (HK) — Jumlah pasien yang menderita Demam Berdarah Deangue (DBD) yang dirawat inap di RSUD Arifin Ahmad pekanbaru meningkat drastis dalam tiga bulan terakhir. Peningkatan dari 20 pasien penderita yang dirawat meningkat menjadi 25 pasien rawat inap pada bulan September. Kemudian, akibat musim penghujan terjadi pe-

ningkatan tajam menjadi 77 pasien pada Oktober. "Jadi, terjadi peningkatan drastis pasien DBD rawat inap di RSUD Arifin Ahmad akibat musim penghujan. Berdasarkan data yang diterima rekam medis, pada Agustus 20 pasien penderita dan September meningkat jadi 25 pasien. Selanjutnya, Oktober meningkat drastis menjadi 77 pasien penderita," jelas Kasubag Hukum dan In-

formasi dan Kemitraan Humas RSUD Arifin Ahmad, Masriah, Senin (11/11) ketika ditemui di ruang kerjanya. Masriah menyebutkan, pasie DBD yang dirawat inap di RSUD Arifin Ahmad berasal dari rujukan Puskesmas dan rumah sakit berbagai Kabupaten Kota se-Riau. "Jadi, pasien menderita DBD ini tidak hanya dari pekanbaru tapi dari seluruh Kabupaten Kota di Riau,"terangnya. Di tempat berbeda, Kepala Dinas kesehatan Kota Pekanbaru, Rini Hermiyati juga mengungkapkan, akibat musim penghujan penderita DBD bisa saja mengalami peningkatan karena adanya genangan air yang lebih cepat memicu tumbuhnya jentik

nyamuk. "Untuk itu, Kita himbau masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan karena penyakit DBD ini diakibatkan lingkungan. Jangan sampai ada genangan air yang menjadi tempat nyamuk penyebar virus dbd dan " tegasnya. Kadiskes menyebutkan, pada musim penghujan ini diskes Pekanbaru sudah melakukan langkah kewaspadaan dini tidak hanya untuk penyakit DBD tetapi juga penyakit yang sering muncul pada musim penghujan seperti Diare, ISPA, gatal-gatal. "Kita mengaktifkan puskesmas disekitar aliran sungai dan puskesmas pembantu Pustu mereka stand bye dan menegecek keseshatan masyarakat,"terangnya. Lebih lanjut, Kadiskes menyatakan, untuk memberantas jentik dan hindari gigi-

tan nyamuk demam berdarah dengan cara 3M Plus Pertama, Menguras tempattempat penampungan air (bak mandi/WC, tempayan, ember , vas bunga , dsb) seminggu sekali. Kedua, Menutup rapat semua tempat penampungan air seperti ember, gentong dan drum. "Ketiga, Mengubur barang-barang bekas yang ada di sekitar atau di luar rumah yang dapat menampung air hujan seperti kaleng bekas, botol, plastik dan tempurung kelapa,"terang Rini. Kemudian, lanjut Kadiskes, langkah antisipatif juga dapat menaburkan bubuk abate atau altosid 2-3 bulan sekali di tempat air yang sulit dikuras atau tempat sulit air, memelihara ikan pemakan jentik nyamuk dan mencegah gigitan nyamuk dengan menggunakan obat nyamuk, memakai obat repelant, memasang kawat kasa pada jendela dan ventilasi dan sebagainya. (hmg)

HALUAN RIAU

DBD MENINGKAT — Pasien DBD dirawat di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Riau cukup tajam peningkatannya. Hal ini disebabkan akibat musim panca roba.

2.500 Lowongan Pekerjaan Tersedia Pemko Gelar Pekanbaru Job Fair

PEKANBARU (HK) — Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menggelar Pekanbaru Job Fair dari tanggal 18-19 November di gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) UIN Susqa Riau Kampus Panam, Pekanbaru. Sebanyak 2.500 lowongan pekerjaan yang akan ditawarkan pada Pekanbaru Job Fair yang dibuka mulai pukul 08.00-16.00 WIB. Demikian disampaikan Kepala Disnaker Kota Pekanbaru, Pria Budi melalui Kabid Pembinaan Penempatan dan Perluasan Tenaga kerja Bina Penta dan PK, Abdul Rahim. Senin (11/11). Ia mengungkapkan, dalam Pekanbaru Job fair akan diikuti 40 perusahaan rata-rata berskala nasional yang bergerak di bidang perdagangan dan perhotelan dan keuangan. "Jadi, ada 2.500 lowongan pekerjaan yang tersedia, untuk semua tingkat pendidikan dasar (SMP) sampai tingkat sarjana dan magister," ujarnya. Abdul menjelaskan, pekanbaru Job fair merupakan upaya untuk mengurangi pencari kerja dan tingkat pengangguran di Kota Bertuah. Dikatakannya, jumlah pencari kerja yang ada di Kota Pekanbaru saat ini mencapai 20 ribu orang pencari kerja (pencaker). Berdasarkan data statistik angka pengangguran kota Pekanbaru sebanyak 39.374 orang pada 2011. "Kemudian, jumlahnya menurun 4,63 persen menjadi 18.950 orang pencaker pada tahun 2012. Ini salah satu dampak Job expo dilakukan Pemko untuk mengurangi tingkat pengangguran dan pencari kerja," terang Abdul. Abdul menyatakan, Pekanbaru job fair merupakan salah satu upaya untuk mendekatkan peluang kerja dengan Sumber Daya manusia (SDM). "Rencananya, Pekanbaru Job Fair ini akan dibuka langsung oleh Walikota. Dan lowongan yang tersedia terbuka untuk umum dan Kita sudah melakukan sosialisasi," terangnya. (hmg)

CMYK

Editor: Arment, Layouter: Ricoh Polda Nababan


CMYK

Selasa, 12 November 2013

8

Terios di Semarak Pesta Rakyat Simpedes BATAM (HK)- Untuk lebih mendekatkan diri dengan rakyat, Bank Rakyat Indonesia (BRI) melaksanakan gebyar undian Simpedes semester satu tahun 2013. Dalam pesta ini, BRI memberikan hadiah utama berupa satu unit mobil Daihatsu Terios TS/M. Pelanggan BRI yang beruntung mendapatkan hadiah utama ini adalah Karim Akbar, nasabah dari KCP Sekupang. Semarak pesta rakyat Simpedes ini dibuka Walikota Batam Ahmad Dahlan. Tidak ketinggalan, seluruh staff BRI Simpedes, nasabah, UKM BRI turut hadir. kemeriahan kegiatan ini semakin gemerlap dengan kehadiran artis ibukota Leni KDI 4. Melalui, pesta rakyat Simpedes ini diharapkan dapat menarik minat masyarakat Batam untuk membuka tabungan dan menabung di BRI Simpedes. Narasi : Roslina Foto : Yusri

WALIKOTA BATAM Ahmad Dahlan PIMPINAN Cabang BRI Herman Depati PELEPASAN balon dilakukan walikota Batam, membuka acara pesta rakyat Simpedes. membuka acara pesta rakyat Simpedes. Ahmad Dahlan. PARA saksi bersama-sama melihat pengacakan undian pesta rakyat Simpedes.

AHMAD Dahlan menerima piagam dari BRI.

AHMAD Dahlan menerima kapur sirih.

HERU menyerahkan hadiah utama, satu unit mobil Daihatsu Terios kepada pemenang.

AHMAD Dahlan duduk bersama Pencab BRI Herman Depati.

AHMAD Dahlan bersama Pencab BRI Herman Depati meninjau UKM nasabah BRI Simpedes. HERMAN Depati membuka pawai pesta rakyat Simpedes.

TAMU undangan meriahkan pesta rakyat simpedes.

TARI persembahan sekapur sirih.

SENAM sehat bersama nasabah BRI dan panitia pesta rakyat Simpedes.

PIMPINAN Cabang BRI Simpedes bersama Leni KDI 4 saat pawai. SEORANG anggota kepolisian menyerahkan sepeda kepada nasabah BRI.

SENI Barongsai turut meriahkan acara pesta rakyat simpedes.

PANITIA penyelenggara pesta rakyat Simpedes BRI.

ARTIS Ibukota Leni KDI 4 meriahkan pesta rakyat simpedes.

PEMUKULAN beduk tanda dibukanya pesta rakyat Simpedes.

PESTA rakyat Simpedes dimeriahkan dengan tari Reog khas Jawa Timur. PARA Peserta fashion show turut memeriahkan pesta rakyat Simpedes.

CMYK

Editor : Eddy Supriatna, Layouter :Syahrial Anwar


CMYK

Selasa, 12 November 2013

R.A Beauty Puspa Accounting PT LAN

Motivasi Diri SETIAP orang punya cara tersendiri agar bisa menerapkan kebiasaan baiknya dalam melakukan aktivitas seharihari. Baik itu di lingkungan pekerjaan, tempat tinggal maupun keluarga. Begitu juga halnya dengan wanita kelahiran Purworejo 29 September 1988 silam ini, yang bernama lengkap R.A Beauty Puspa. " Saya selalu belajar dengan pekerjaan, dengan bersikap jujur dan disip Motivasi Diri Hal 10

Asman Apresiasi Azis 3.000 Orang Berzikir di Jabal Arafah NAGOYA (HK) — Dalam rangka memulaikan Tahun Baru Islam 1435 Hijriyah, Majelis Zikir Al Azis bekerjasama dengan Majelis Zikir Al Waqiyah dan Yayasan Jabal Arafah menggelar zikir akbar, Minggu (10/

11) di Masjid Jabal Arafah, Nagoya. Kehadiran 3.000an jamaah menghadiri acara memperoleh apresiasi dari Asman sebagai Ketua Dewan Pembina Yayasan Asman Apresiasi Hal 10

ISTIMEWA

KETUA Dewan Pembina Majelis Zikir Al Azis, Abdul Azis memberi sambutan dalam acara Zikir Akbar, Minggu (10/11) di Masjid Jabal Arafah, Nagoya.

9

Buruh SCI Kembali Kecewa Saat Datangi DPRD Batam BATAM CENTRE (HK) — Ratusan buruh PT Sun Creation Indonesia (SCI) yang mendatangi Komisi IV DPRD Batam pada Senin (11/11), kembali harus kecewa. Amir Yunus Liputan Batam

Kekecewaan buruh tersebut tidak hanya terjadi pada saat mereka menunggu kedatangan Ketua Komisi IV DPRD Batam, Riki Solihin, tetapi juga mereka tidak memperoleh informasi terbaru atas nasib mereka. Padahal, sesuai jadwal yang dijanjikan Riki Solihin saat Rapat Dengar pendapat (RDP) pada Jumat (8/11) lalu

yang terpaksa ditunda karena perwakilan Badan Pengusahaan (BP) Batam tidak hadir. Mereka dijanjikan kembali bertemu dalam forum yang sama Senin (11/11) ini. " Janjinya hari ini (kemarin) jam 10.00 WIB pagi, tapi kenapa harus ditunda besok (Selasa, red)," ketus salah seorang buruh, Aulia saat mendengarkan penjelasan dari perwakilan buruh di Buruh SCI Hal 10

HUMAS PEMKO BATAM

TABUR BUNGA — Pemerintah Kota (Pemko) Batam menggelar upacara dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Bantar Gebang Batuaji, Senin (11/11). Kegiatan tersebut diikuti sejumlah pimpinan Polres, Kodim, Lanal, Kejari dan PN yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD).

People Smuggling Tabur Bunga di Hari Pahlawan dan Narkoba Jadi Atensi Rakortas Satgas I Tim Korkamla Batam NAGOYA (HK) — Rapat Kepala Pelaksana Harian Koordinasi Terbatas Badan Koordinasi Ke(Rakortas) Bidang amanan Laut (KalakOperasi Satgas I Tim har Bakorkamla), LakKorkamla Batam disamana Madya Bamgelar di Hotel Harbang Suwarto dalam moni, Nagoya-Basambutannya mengatam, Senin (11/11). takan masalah people Dalam rapat tersmuggling dan narkoba sebut, Pencari suamenjadi perhatian unka atau penyelundutuk dipecahkan lintas pan manusia (people Bambang instansi. smuggling) dan pereSeperti halnya daran Narkoba merupakan people smuggling, lanjut Bamdua point penting yang me- bang, kita tidak mau didikte ngemuka dan menjadi atensi. People Smuggling Hal 10

BATUAJI (HK) — Memperingati hari pahlawan ke-68 tahun, Pemerintah Kota (Pemko) Batam menggelar

upacara dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Bantar Gebang Batuaji, Senin (11/11). Upacara terse-

but sebagai ungkapan rasa dan terima kasih pada para pahlawan yang telah gugur Tabur Bunga Hal 10

Penerimaan PBB Melebihi Target BATAM CENTRE (HK) — Kepala Dinas Pendapatan (Dispenda) Batam Jefriden, mengungkapkan penerimaan pajak bumi dan bangunan (PBB) selama 10 bulan (Januari-Oktober) tahun 2013 telah melebihi dari target yang ditetapkan.

Target yang ditetapkan selama 10 bulan sebanyak Rp63 miliar. Sementara yang terealisasi Rp69 miliar atau sekitar 104 persen. Kelebihan target tersebut tidak hanya terjadi pada sektor PBB, tapi juga pendapatan dari galian mineral dan ini bukan tambang. " Memang untuk capaian target tersebut, tidak hanya dari PBB saja, namun juga ada dari galian mineral dan ini bukan tambang. Nilainya mencapai 104 persen, "katanya. Hingga akhir Oktober 2013, lanjut Jefriden secara keseluruhan PAD Batam Penerimaan PBB Hal 10

CMYK

Editor: Sofyan, Layouter: Novrizal


Metro Batam

Selasa, 12 November 2013

BNPP Kepri Musnahkan Ganja 677,6 Gram NONGSA (HK) — BNNP Kepri memusnahkan narkoba jenis daun ganja kering seberat 677,6 gram dengan cara dibakar di halaman depan gedung BNNP Kepri, Nongsa, Senin (11/11) pagi. Narkoba yang dimusnahkan itu disita dari tiga tersangka, yakni Novi Aryandi, Sehan dan Sahid. Tiga tersangka tersebut

diamankan pada 2 Oktober 2013 lalu sekitar pukul 19.30 di RM 55, Jalan Tugu Pahlawan No 7, Tanjung Pinang. Pemusnahan tersebut merupakan bagian dari upaya pemberantasan penyalahgunaan narkotika. Pemusnahan ini disaksikan tersangka, kuasa hukum tersangka, perwakilan dari BPOM di Batam, perwakilan

dari Gerakan Anti Narkotika (Granat), dan sejumlah tamu dan undangan. Kasi Tindak Kejar BNN Provinsi Kepri, Abdul Hasyim Panggabean, mengatakan bahwa pemusnahan dilakukan sesuai dengan UU No.35 Tahun 2009, agar barang haram itu tidak disalahgunakan oleh anggota. " Sudah sesuai prosedur,

barang ini harus kita musnahkan. Dan, kita jangan melihat jumlahnya, tetapi dampak yang ditimbulkan akibat barang haram ini," katanya. Sementara itu, pengakuan tersangka Sahid yang merupakan PNS Basarnas Tanjung Pinang menyebutkan bahwa daun ganja tersebut dibelinya dari S, yang

Dipaksa Gelar RDP Setelah secara bergantian mendatangi Komisi IV DPRD Batam, akhirnya Risol menerima puluhan perwakilan buruh PT SCI dalam RDP bersama Komisi IV dan Disnaker Batam. Namun sayang, RDP yang dipimpin langsung oleh Risol tersebut tak memberikan kepuasan bagi buruh. Selain tidak ada kejelasan atas nasib buruh, mereka juga tidak mendapatkan informasi baru. "Kami sangat kecewa, tidak ada informasi yang baru," ujar Laila Hayati, karyawan Operator PT SCI yang sudah megabdi sejak 2006 lalu. Padahal, lanjut Laila, isa bersama teman-temannya siap menerima berapapun jumlah yang disanggupi oleh Perusahaan. "Tapi

ini jangan tidak ada kejelasan," ketusnya. Demikian juga disampaikan Sugeng Widodo, Wakil Ketua PUK SCI SPMI, bahwa ia sudah berkali-kali menghubungi BP Batam, tapi akhir-akhir ini BP Batam terkesan tidak mau memberikan informasi. "BP Batam pun tak mau lagi angkat telepon kami," katanya. Kasi Hiperkes Disnaker Batam, Patar Pakpahan yang hadir mewakili Kadisnaker dalan RDP tersebut, mengatakan Disnaker hanya bisa memberikan anjuran agar pesangon diajukan ke PHI di Tanjungpinang. "Kita cuma bisa anjurkan ke PHI, karena informasipun terbaru tidak ada," katanya. Direktur PTSP dan Humas BP Batam, Djoko Wiwo-

ho yang dihubungi Haluan Kepri, secara tegas menjawab bahwa belum ada perkembangan terbaru atas nasib ratusan buruh PT SCI. "Belum ada informasi terbaru, kita masih menunggu hasil dari gugatan Pailit di Jepang," lanjutnya. Dijelaskan, bahwa beberapa waktu lalu perwakilan BP Batam datang ke Jepang dan sempat berjumpa dengan pihak PT SCI. Namun demikian, PT SCI tak bisa berbuat apa-apa karena sedang menghadapi gugatan pailit. "Kami hanya bisa menunggu hasil putusan pengadilan niaga di Jepang," pungkas Djoko. Dengan jawaban tersebut, buruh pulang dengan penuh kekecewaan. Dan mereka berjanji akan kembali menuntut haknya. ***

Dari Halaman 9

Buruh SCI Loby DPRD Batam. Sementara Ketua Komisi IV DPRD Batam, Riki Solihin di hadapan buruh menjelaskan, bahwa RDP yang sejogyanya digelar hari ini harus ditunda. Pasalnya, ada demonstrasi dari pengusaha UKM yang menolak besaran UMK 2014. "Kami tidak mau terjadi bentrok antara kalian dengan demonstran UKM, makanya kita tunda hingga besok," ungkap pria yang akrab disapa Risol ini. Namun karena sudah terlanjur emosi, ratusan buruh tetap bertahan di loby DPRD Batam. Mereka duduk secara berkelompok, dan sebagian lagi secara bergantian masuk ke ruang Komisi IV untuk mendesak digelarnya RDP.

Dari Halaman 9

Motivasi Diri lin yang tinggi dan tetap berfikir positif. Setiap pekerjaan yang kita lakukan itu, harus bisa menjadi motivasi diri agar bisa meraih kesuksesan dalam karier maupun keluarga," kata ibu beranak satu ini. Menurut alumni SMKN 4 Pelayaran Purworejo tahun 2007 silam, yang saat ini juga sedang berkuliah di Unrika Batam di bidang studi manajemen mengungkapkan, jika semua pekerjaan itu dilakukan dengan niat yang tulus serta penerapan disiplin diri yang baik, pastilah akan membuahkan hasil. " Selama saya menimba ilmu di SMKN 4 Pelayaran di Purworejo dulu, saya diajarkan bersikap disiplin semi

militer, jiwa kebersamaan dan kekompakan. Sehingga sesuai pula dengan peran perusahaan tempat saya bekerja saat ini. Begitu juga dengan bimbingan orang tua, Kami di didik mandiri, bekerja tekun dan tidak boleh ketergantungan dengan pertolongan orang lain," ujar Accounting PT LAN, perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengamanan itu. Semakin keras pertempuran dan perjuangan yang kita lakukan, papar Puspa, tentunya semakin indah pula akan arti kemenangan yang akan kita raih dalam kehidupan dan pekerjaan. " Saya ini angkatan pertama SMKN 4 Pelayaran di

Purworejo. Jadi, selama menimba ilmu di SMK itu, saya memdapatkan pelatihan semi kemiliteran setiap harinya, yang dibimbing oleh TNI Angkatan Darat(AD) dan Angkatan Laut(AL)," tutur wanita yang mengaku hobi traveling, membaca, menyanyi serta mengurus anak dan suami. Sebagai wanita karier, papar istri dari Gusmadi dan ibu dari Janelia Diaz Fleazilly ini, tentunya peran dia sebagai istri dan seorang ibu dari anaknya tidak pula terabaikan. " Saya bekerja secara profesional. Di PT LAN saya sebagai menajemen, di kampus saya sebagai seorang mahasiswa dan di rumah saya ha-

rus bisa memposisikan diri sebagai istri dan sebagai ibu," terang wanita yang yang memiliki semboyan hidup "Sukses itu ada ditangan mu" ini. Selama bekerja di PT Lintas Aman Nusantara(LAN), ungkap Puspa, Alhamdulillah saya betah, karena bisa berjalan sesuai dengan prosedur serta mendapat dukungan dari suami tercinta. " Semua peran dan pekerjaan harus bisa dijalani sesuai porsi dan harus bisa mengsinkronisasikannya dengan secara harmonis, meskipun sangat terbatas dengan waktu," ungkap seorang ibu yang selalu menyempatkan diri bersama keluarga di hari libur. (vnr)

Batam Kolonel Laut (P) Denih Hendrata. Adapun peserta upacara diikuti dari TNI, Polri, PNS Pemko Batam serta organisasi kemasyarakatan. Upacara ditandai dengan peletakan karangan bunga di makam pahlawan oleh Ka-

polres Barelang dan mengheningkan cipta yang berlangsung begitu khidmat. Setelah upacara dilakukan peserta upacara melakukan tabur bunga oleh Wakil Walikota Bata, Rudi dilanjutkan Kepala pengadilan Negeri Batam, Komandan Lanal Batam dan undangan lain. Sebelumnya, Pemerintah Kota Batam juga menggelar upacara peringatan hari pahlawan ke- 68 tahun tingkat Kota Batam, Senin (11/11) di Dataran Engku Putri. Dalam hal ini, Walikota Batam Ahmad Dahlan bertindak sebagai inspektur upacara . Pada upacara hari Pahlawan di Dataran Engku Putri diikuti peserta dari Kodim 0316 Batam, Yonif 134 Tuah Sakti, Lanal Batam, Polresta Barelang, Kompi Korpri dari Pemko Batam. Walikota Batam Ahmad Dahlan saat membacakan amanat Menteri Sosial RI menuturkan, sejarah telah mencatat bahwa perjuangan untuk mendirikan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang saat ini menjadi bangsa berdaulat dan terhormat bukan hadiah atau pemberian

dari pihak manapun, tetapi melalui proses perjuangan yang sangat panjang, heroik, dan disertai dengan pengorbanan yang luar biasa dari para pejuang dan para pahlawan pendahulu kita. Dahlan mengajak seluruh peserta upacara untuk memaknai peringatan hari Pahlawan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, sekaligus sebagai refleksi terhadap keyakinan jati diri bangsa yang bermartabat diinspirasi oleh para pejuang kita yang telah gugur di medan juang. Untuk mengatasi masalah-masalah tersebut seluruh masyrakat harus bahu membahu dan bersama-sama melakukan segala upaya agar impian dan harapan menjadi negara Indonesia yang berdaulat, adil, makmur, dan sejahtera dapat menjadi kenyataan. Modal sosial yang harus kita perkuat adalah menjaga jati diri sebagai bangsa yang hebat untuk membangun negeri yang kuat, kokoh, dan harmonis didalam bingkai Negera Kesatuan Republik Indonesia. (r)

Dari Halaman 9

Tabur Bunga di medan perang. Bertindak sebagai inspektur upacara, Kepala Polresta Barelang, Kombes Karyoto. Dalam upacara dihadiri Wakil Walikota Batam Rudi, Kepala Pengadilan Negeri Batam Jack Johanis Octavianus serta Komandan Lanal

PERSYARATAN PELAYANAN DOKUMEN KEPENDUDUKAN BERDASARKAN PERATURAN WALIKOTA BATAM NOMOR 19-1 TAHUN 2009 TENTANG PETUNJUK PELAKSANAAN PERDA KOTA BATAM NOMOR 8 TAHUN 2009 TENTANG PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN DI KOTA BATAM

10. AKTA PERCERAIAN PERSYARATAN : a. Fotocopy Kartu Keluarga (KK); b. Fotocopy KTP Suami – Istri; c. Akta Perkawinan Suami – Istri yang asli; d. Fotocopy Penetapan Pengadilan Negeri; e. Bukti pembayaran retribusi perolehan Akta Perceraian kepada Bendahara Penerima di Instansi Pelaksana. 11. AKTA KEMATIAN PERSYARATAN : a. Fotocopy dan Asli Kartu Keluarga KK); b. Fotocopy dan Asli KTP yang meninggal dunia; c. Surat Nikah/Akta Perkawinan yang asli; d. Surat Visum dari RS/Dokter; e. Fotocopy Identity Card (IC) orang tua bagi WNA; f. Fotocopy Passport/KITAP/KITAS WNA; g. Fotocopy KTP Saksi 2 (dua) orang; h. Bukti pembayaran retribusi perolehan Akta Kematian kepada Bendahara Penerima di Instansi Pelaksana. Lampiran I :

Perda Daerah Kota Batam Nomor 8 Tahun 2013 Tanggal 27 Juni 2013

PENETAPAN TARIF RETRIBUSI PENGGANTIAN BIAYA CETAK KARTU TANDA PENDUDUK DAN AKTA CATATAN SIPIL

I. Retribusi di Bidang Palayanan Pendaftaran Penduduk adalah : NO JENIS RETRIBUSI 1 Kartu Keluarga ( KK ) Baru 2 Kartu Keluarga ( KK ) Penggantian 3 Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) Baru 4 Kartu Tanda Penduduk ( KTP ) Penggantian 5 Kartu Keterangan Bertempat Tinggal / Surat Keterangan Tempat Tinggal 6 Kartu Penduduk Sementara / Surat Keterangan Tinggal Sementara 7 Perpanjangan Kartu Penduduk Sementara / Surat Keterangan Tinggal Sementara 8 Kartu Identitas Kerja (KIK) 9 Kartu Identitas Penduduk Musiman

WNI 15,000 10,000 20,000 10,000 500,000 10,000 5,000 5,000 -

WNA 1.000.000 100,000 1.500.000 1.000.000 -

II.Retribusi di Bidang Palayanan Pencatatan Sipil adalah : NO PERISTIWA PENTING 1 Akta Kematian yg pelaporannya 0 s/d 30 hari 2 Akta Perkawinan yg pelaporannya 0 s/d 60 hari 3 Akta Perceraian yg pelaporannya 0 s/d 60 hari 4 Akta Pengesahan dan Pengakuan Anak yg pelaporannya 0 s/d 30 hari 5 Akta Ganti Nama yg pelaporannya 0 s/d 30 hari

WNI 10,000 300,000 300,000 50,000 -

WNA 50,000 600,000 1.800.000 150,000 100,000

PENGUMUMAN KEDUA LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Berdasarkan Pasal 6 Undang-undang Hak Tanggungan Nomor 4 Tahun 1996, PT Bank Syariah Mandiri KCP Batamindo. Cabang Batam akan mengadakan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan dengan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Batam terhadap : Sebidang tanah seluas 85 m2 berikut bangunan diatasnya terletak di Komplek Mitra Centre Blok B No. 10, Kelurahan Sungai Langkai, Kec. Sagulung , Kota Batam (SHGB No. 4522/ Sungai Langkai tgl.01-09-2004 an. SAFRIYON). Nilai limit Rp. 440.900.000 Uang jaminan lelang Rp. 88.180.000 Pelaksanaan Lelang akan diselenggarakan pada : Hari / tanggal : Selasa / 26 November 2013 Pukul : 10.00 WIB sampai dengan selesai Tempat Lelang : Kantor PT Bank Syariah Mandiri K C P Batamindo, Shophouse Blok F#1 No. 29 & 30 Kawasan Industri Batamindo Batam Syarat-syarat Lelang : 1. Peserta Lelang diwajibkan menyetor uang jaminan penawaran Lelang sebesar tersebut diatas, yang disetorkan melalui rekening Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Negara (KPKNL) Batam a/n : Rekening Penampungan Lelang KPKNL Batam pada PT Bank Negara Indonesia/ BNI (Persero) Cabang Batam dengan nomor rekening 0184395587 dan harus sudah efektif diterima selambatlambatnya 1 (satu) hari kerja sebelum pelaksanaan lelang. 2. Peserta Lelang yang telah menyetorkan uang jaminan diwajibkan untuk melapor ke Pejabat Lelang paling lambat pada saat sebelum pelaksanaan lelang dengan membawa fotocopy identitas diri (KTP/SIM) serta bukti slip setoran uang jaminan. 3. Peserta Lelang wajib melakukan penawaran paling sedikit sama dengan Harga Limit, jika tidak maka akan dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti Lelang selama 3 (tiga) bulan berikutnya. 4. Lelang dapat dibatalkan oleh Pejabat Lelang apabila debitor menyelesaikan dan atau melunasi kewajiban hutangnya, serta sebab lain yang sah yang diatur dalam Peraturan Lelang. 5. Pemenang Lelang harus menyelesaikan pelunasan pembayaran harga lelang berikut bea lelang paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah ditunjuk sebagai pemenang lelang dan apabila tidak melunasi pada waktunya maka dinyatakan wanprestasi dan uang jaminan disetorkan ke Kas Negara serta masuk dalam DAFTAR HITAM. 6. Peserta Lelang yang tidak memenangkan lelang dapat mengambil kembali uang jaminannya tanpa potongan dengan menunjukkan bukti asli setoran dan kartu identitas diri (KTP/ SIM) yang masih berlaku. 7. Objek lelang yang ditawarkan sesuai dengan kondisi apa adanya (as is), karena itu Peserta Lelang diwajibkan untuk mengetahui / memeriksa objek yang akan dilelang dengan baik dan teliti. 8. SISTEM PENAWARAN LELANG DITENTUKAN PADA SAAT LELANG. 9. Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi PT Bank Syariah Mandiri, KCP Batamindo Cabang Batam, Nomor Telepon : (0770) 612044, 612308, 612460 atau KPKNL Batam, Nomor Telepon : (0778) 469824-25. PT. Baleman 0778 – 474418, 081270934447 Batam, 12 November 2013 ttd PT Bank Syariah Mandiri KCP Batamindo

KPKNL Batam

PT. Baleman

PT BSM

IKUTILAH LOMBA

FASHION SHOW

MENYAMBUT HARI PAHLAWAN! 3 November 2013 di Mall Top 100 Tembesi Hadiah : Uang Tunai, Trophy, Sertifikat, Bingkisan Usia 3-6 tahun : casual merah putih pkl 11.00 WIB pkl 13.00 WIB SD Kelas 1-3 : batik casual SD Kelas 4-6 : casual merah putih pkl 13.00 WIB

S p o n s o r b y S AV E R O & www.facebook.com/batambelanjaonline

disebut- sebut merupakan PNS Basarnas Kota Batam. Ganja tersebut dibelinya seharga Rp 3 juta dan akan diberikan kepada Sehan yang merupakan Satpol PP Pemko Tanjung Pinang. "Karena hp dia (Sehan) tidak aktif, makanya saya hubungin dia (Novi Aryandi)," kata Sahid. Sehan yang dikonfirmasi menyebutkan bahwa dirinya memesan ganja dari Sahid untuk digunakan sendiri. "Untuk dipakai sendiri,

buat stok aja," kata Sehan. Ketiga tersangka dikenakan pasal berlapis tentang pidana penyalahgunaan narkotika golongan 1 meliputi pasal 132 ayat 1, pasal 114 ayat 1 dan 2, pasal 112 ayat 2, pasal 111 ayat 1 UU No 35 tahun 2009 tentang narkotika. Mengingat ketiga tersangka merupakan PNS, maka hal ini menjadi perhatian khusus Granat Kepri. Wakil Ketua DPD Granat Kepri, Binhot Manalu

10

mengatakan bahwa saat ini setiap instansi perlu melakukan tes urine secara rutin untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkotika di kalangan PNS. " Harus dilakukan tes urine secara rutin, sekurangkurangnya 6 bulan. Karena saat ini penyalahgunaan narkoba tidak hanya dikalangan tertentu tetapi sudah merambah ke yang lain, sehingga perlu diantisipasi," katanya. (cw81)

Yudi: Disperindag Tak Serius Atasi Kelangkaan Elpiji BATAM CENTRE (HK) — Ketua Komisi II DPRD Batam, Yudi Kurnaen menegaskan kelangkaan gas elpiji ukuran 3 kilogram (tabung melon), karena banyaknya penyulingan dari tabung gas 3 kilo gram ke tabung 12 kilo gram (tabung Singapur). Namun sangat disayangkan, lanjut Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu, meski penyebabnya sudah ditemukan tapi pihak terkait tak berani mengambil langkah serius dan memberikan sanksi tegas. " Kita kecewa, Pemko melalui Disperindag bersama pihak kepolisian tak berani bertindak tegas," ujar Yudi yang ditemui di DPRD Batam, Senin (11/11). Seharusnya, menurut politisi berambut gondrong ini, Disperindag ESDM kembali melakukan penertiban, dan setiap yang terjaring melakukan penyulingan harus ditindak tegas, bukan malah terkesan dibiarkan. "Pemerintah kita terkesan membiarkan kelangkaan ini berlanjut," un-

di rumah karena gas 3 kilo gkap Yudi. Masih, kata Yudi, jika gram kosong. "Ini sudah sebulan, tapi tidak ada tindakan tegas dari Pemko Batam dan Ke- disayangkan Pemerintah polisian, maka dipastikan kita cuek," tegasnya. Harusnya, lanjut kondisi kelangkaan ini akan terus menyiksa masyarakat Armia, jika serius pemerBatam, terutama di Keca- intah harus turun langsung matan Batuaji, Sagulung mengontrol pendistribusian gas 3 kilo, karena sedan Seibeduk. Pasalnya, meski paso- tiap datang ke pangkalan selalu yang tersisa kan tabung melon yang diketabung gas eks luarkan Pertamina seSingapura. suai dengan kebutu" Kalau han, tapi tetap saja tabung beakhirnya kurang kasar ada, rena telah disuling tapi kami ke tabung eks Sintak sanggapura. gup beli Sementara itu, karena seorang ibu rumah mahalnya tangga di bilangan selangit," Batuaji, Armia menpungkasngakui sangat kesuliya. (ays) tan akibat kelangkaan gas ini. Karena, t i d a k hanya tak bisa berjualan pecel l e l e , tetapi ia juga tak Yudi Kurnaen bisa lagi masak

Dari Halaman 9

Asman Apresiasi Jabal Arafah. Ketua Dewan Pembina Majelis Zikir Al Azis, Abdul Azis mengaku jika kegiatan zikir sering dilaksanakan oleh lembaganya. Untuk memuliakan tahun baru Hijriyah, maka pihaknya menggelar Zikir Akbar. "Kita akan terus memelihara tradisi ini dalam rangka terus mendekatkan diri kepada Allah SWT. Di s a m p i n g , k e g i a t a n i n i upaya pihaknya terus menggalakkan siar Islam dan memperkokoh ukhuwah Islamiyah," katanya. Dalam kesempatan itu Azis menyinggung tentang

pentingnya memilih pemimpin yang selektif. Menurut Azis, pilihlah pemimpin yang agamis, komit memperjuangkan aspirasi masyarakat dan peduli terhadap masyarakat. Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Yayasan Jabal Arafah, Asman Abnur memberikan apresiasi kepada Azis. Soalnya, sejak Masjid Jabal Arafah dibangun setahun lalu, baru kali ini masjid penuh sampai meluber ke luar. Menariknya, para ibuibu mendominasi dan melakukan berzikir."Mari kita ramaikan dan makmurkan masjid," ajaknya.

Dari Halaman 9

People Smuggling oleh Australia, apalagi sampai menjadikan negara kita sebagai negara tujuan para pencari suaka. Saat ini, jalur laut menjadi jalur transportasi para pencari suaka, baik di perairan wilayah barat maupun di wilayah timur. " Inilah yang harus kita koordinasikan, jangan sampai kita menjadi negara tujuan," ungkapnya. Sementara masalah Narkoba, menurut dia, bandara dan pelabuhan-pelabuhan kecil menjadi pintu masuk narkoba. Sehingga menurutnya, pihak BC dan Kepolisian harus melakukan langkah strategis dalam mencegah ini terus terjadi. " Untuk narkoba, tak mungkin melewati bandara besar atau juga pelabuhan besar, sehingga butuh

koordinasi semua pihak," katanya. Khusus untuk masalah narkoba, pihak Bakorkamla sudah melakukan MoU dengan BNN untuk melakukan pencegahan. Sehingga persoalan ini harus menjadi perhatian bagi instansi yang tergabung di Bakor Kamla. Selain dua isu tersebut, Bambang juga menjelaskan bahwa forum Rakortas ini menjadi wadah bersama membahas berbagai isu dan kondisi terkini keamanan laut, sekaligus ajang silaturahmi antara semua lini. Sementara itu, Satpolair Polda Kepri, Kombes Yasin Kosasih yang hadir mewakili Kapolda Kepri mengatakan, berdasarkan laporan dari berbagai pi-

hak, ada penurunan jumlah kejahatan di Selat Malaka. " Data yang kita himpun, ada penurunan jumlah kejahatan di perairan Selat Malaka," ungkapnya. Jawaban tersebut sebagai klarifikasi atas pertanyaan awak media, terkait pernyataan Kapolri tentang semakin maraknya aksi kejahatan di Selat Malaka. Turut hadir sebagai peserta dalam kegiatan sehari tersebut, 13 Danlanal dari kabupaten/kota di Sumatera dan Banten, 8 Dirpolair dari Polda di Sumatera dan Banten, serta Ditjen PSDKP dan Ditjen Hubla. Serta Kejati Kepri, Kejari Batam dan Ditjen BC yang dihadiri Ka Kanwil DJBC khusus Kepri dan KPU BC Batam. (ays)

Dari Halaman 9

Penerimaan PBB sudah mencapai 92 persen. Sedangkan PAD dari hotel dan restoran sudah mencapai target 90 persen. Selain itu, kata dia, untuk Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) sudah mencapai Rp131 milar atau diperkirakan sekitar 90 persen dari target yang sudah

Sebenarnya konsep masjid yang baik kata Asman, bukan sekedar tempat ibadah, namun juga sebagai tempat aktivitas sosial dan ekonomi. "Kalau masjid ramai, otomatis komunikasi antara sesama muslim pun akan terjalin dengan baik," katanya. Selain zikir, acara ini juga diisi tausiyah agama yang disampaikan Ustadz, Basrudin. Turut hadir dalam kesempatan itu, Ketua Majelis Zikie Al Waqiyah, Hj Yayuk Rafiatur Saadah, Ketua Komisi II DPRD Kepulauan Riau, Dewi Andriani dan tokoh masyarakat Minang H Kasri. (fur)

ditentukan. " Kami optimis untuk capai target PAD di APBD 2013 yakni sekitar Rp560 miliar. Saat ini saja sudah 92 persen yang tercapai, karena masih ada tersisa dua bulan lagi hingga akhir tahun ini untuk mencapai target 100 persen, "ucapnya. Karena itu, kata Jefridin bagi masyarakat yang ingin membayar PBB, bisa melalui Bank Riau-Kepri,

BTN dan BRI. Jefriden juga menyebutkan, adapun besaran Nilai Jual Objek Pajak (NJOP), bisa mencapai Rp1 miliar dan pajaknya 0,12 persen per tahun, Sedangkan untuk NJOP di atas Rp1 miliar, pajaknya mencapai 0,215 persen per tahun. "Setidaknya untuk memungut pajak ini, kami merekrut tenaga harian lepas sekitar 100 orang, "pungkasnya. (byu)


CMYK

Hukum dan Kriminal

Simpan Dalam Jok Motor, Dompet Hilang Parkir di Pasar Fanindo BATAM (HK) — Iwah, warga Tanjunguncang, Batuaji, Batam mengaku kehilangan berupa HP, dompet berisi uang Rp1,9 juta yang disimpan di dalam jok sepeda motor Yamaha Mio berada di parkiran Pasar Fanindo, Batuaji. "Uang itu bukan milik saya, tapi milik tetangga. Saya disuruh menukar di money changers di pasar Fanindo. Setelah ditukar, saya masukkan ke dalam jok motor. Saya tak tahu, apakah joknya dikunci atau tidak. Kemudian saya pergi ke dalam pasar,"cerita Iwah dihadapan polisi, Senin (11/11) siang. Dia memperkirakan kehilangan sekitar pukul 11.00 WIB. Sepeda motor yang dipakainya itu, diparkirkan di depan Pegadaian Fanindo, persisnya di lokasi parkiran Pasar Fanindo. Setelah siap menukarkan uang 200 Dollar Singapore yang merupakan titipan tetangganya. Saat itu, dia berangkat dari rumahnya ke Pasar Fanindo yang seperti biasa meletakkan dompet yang berisikan uang Rp1,9 juta di dalam bagasi depan sepeda motor meticnya. Sesampainya di parkiran tersebut, dia pergi kedalam pasar dan tidak sadar kalau dompet tersebut masih tinggal di bagasi. Dia tersadar setelah beberapa meter masuk ke dalam pasar untuk belanja sapu dan cabe. Dia langsung berlari menuju parkiran dan berharap dompet tersebut belum berpindah tempat. Tapi, dompet yang tinggal di bagasi depan itu sudah tidak ada. Dia kemudian menanyai security Fanindo. Namun, sekurity mengaku tidak mengetahui dan korban memutuskan melaporkan kejadian itu ke Polsekta Batuaji. Dirinya tidak tahu mau bilang apa lagi sama tetangganya. "Yang namanya musibah, tetap digantikan uangnya. Namun untuk baik yang punya duit itu, kalau diganti dengan cara menyicil," ungkapnya. Hal yang sama dialami Larniah, warga perumahan Sagulung jugakehilangan dompet yang berisi uang sebesar Rp20 juta dari dalam bagasi motor, saat ditinggal belanja di Pasar Fanindo.Saat itu, ia bersama temannya untuk melihat-lihat pakaian serta belanja barang-barang lainnya didalam kawasan Mall, Fanindo. Selanjutnya, hendak mau membayar pakaiannya, korban hendak mengambil dompet di dalam bagasi motornya. Namun saat diparkiran dompetnya ternyata sudah tidak ada.Penasaran, korban sempat keliling di pasar Fanindo sambil menanyakan security, namun tetap saja tidak ada hasilnya. Dia baru sadar bahwa saat masuk ke dalam mall, dirinya lupa mengambil kunci kontak yang masih tancap di sepeda motornya. Ia juga mengaku kejadiannya itu sudah seminggu lalu, dan kerugian sebesar Rp 20 juta. Padahal uang tersebut tabungannya selama setahun berlangsung. Kedua kasus tersebut tengah ditangani Polsek Batuaji. Kanit reskrim Batuaji Iptu Andi saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan tersebut dan masih ditampung dalam pengaduan masyarakat. (cw71)

Selasa, 12 November 2013

11

Ketua Salah Satu OKP di Batam Ditangkap Diduga Terkait Kepemilikan Narkoba

BATAM (HK)— Mn (45), Ketua salah satu organisasi kepemudaaan (OKP) di Kecamatan Lubukbaja, Kota Batam, ditangkap Satuan Narkoba Polresta Barelang, Sabtu (9/ 11) malam. Informasi yang beredar, Mn kedapatan memiliki narkoba, dalam kegiatan razia yang dilakukan polisi. Pariadi

sticker yang diduga akan dipasang pada sejumlah Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Dalam sticker itu, berisikan informasi yang menyesatkan bagi warga. " Dari mobil yang mereka tumpangi, kami hanya menemukan sejumlah sticker, yang diduga akan mereka pasang pada sejumlah ATM yang ada di Kota Batam dan jumlahnya mencapai ribuan buah," terang Boy. Dimana, dengan sticker

yang mereka pasang pada ATM, maka warga atau nasabah yang menarik uang di ATM, akan melakukan perintah sesuai dengan pesan yang ada di dalam sticker. Sehingga sudah dapat ditebak, uang konsumen yang ada dalam rekening, akan beralih ke rekening para pelaku. Menyikapi hal tersebut, Boy Herlambang, meminta kepada masyarakat, khususnya para nasabah Bank yang menggunakan ATM, dalam melakukan transaksi, agar

berhati-hati. Para nasabah diminta tidak mudah terperdaya dengan berbagai ajakan dan propaganda yang dilakukan pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, saat ini keempat pelaku beserta barang bukti berupa ribuan sticker dan satu unit mobil yang mereka gunakan untuk menjalankan aksinya, telah diamankan di Mapolresta Barelang. ***

Liputan Batam Selain Mn, polisi juga menangkap tiga orang lainnya yang sejauh ini belum diketahui identitasnya. Total mereka yang diamankan berjumlah empat orang, tiga orang lakilaki dan satu orang diantaranya adalah perempuan. Kasat Narkoba Polresta Barelang, Kompol Boy Herlambang yang dikonfirmasi Senin (11/11) terkait penangkapan tersebut, mengatakan bahwa pihaknya memang mengamankan empat orang, namun demikian Boy Herlambang membantah bahwa mereka yang ditangkap terkait kasus kepemilikan narkoba. " Memang, dua hari yang lalu, kita berhasil mengamankan empat orang dari sebuah kegiatan razia yang dilakukan polisi, namun mereka ditangkap bukan karena kepemilikan narkoba," ujar Boy. Dikatakannya, keempat orang yang ditangkap, diduga adalah pelaku penipuan. Dimana, dari penyitaan yang dilakukan polisi kata Boy, pihaknya menemukan sejumlah PARIADI/HALUAN KEPRI

TERSANGKA PENCURIAN— Medi (25), tersangka kasus pencurian sepeda motor dibekuk aparat Polsek Lubukbaja, Batam, Senin (11/11). Berdasarkan laporan polisi, Medi melakukan aksi kejahatannya di enam (6) tempat kejadian perkara (TKP).

Spesialisi Curanmor Ditangkap Beraksi di 6 TKP BATAM (HK) — Spesialisi pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Batam dibekuk aparat Polsek Lubukbaja. Berdasarkan laporan polisi, Medi (25) melakukan aksi kejahatannya di enam (6) tempat kejadian perkara (TKP). Dalam melakukan aksi kejahatan, warga Kavling Melcem RW07 Kelurahan Sei Tering, Kecamatan Batuampar ini bersama rekan-rekannya. Dari pengakuan tersangka, dirinya terlibat dalam sejumlah kasus curanmor di Batam. Salah satunya kasus curanmor di Melcem. Kapolsek Lubukbaja, Kompol Aris Rusdiyanto mengatakan modus op-

erasional yang dilakukan oleh tersangka dan teman-teman yakni berpura-pura main ke rumah kawan dengan menumpang ojek. Sampai di lokasi, tersangka jalan kaki. "Aksi yang pernah dilakukan oleh tersangka, salah satu TKP nya di sekitar Morrning Bakrey, Windsor. Tersangka dari rumah naik ojek, lalu jalan kaki. Saat melihat ada sepeda motor yang diparkir, tersangka langsung mengambil dan tidak dicurigai oleh orang lain," jelas Aris, Senin (11/11). Dikatakan Aris, untuk melakukan aksi pencurian sepeda motor, tersangka sudah mempersiapkan sejumlah peralatan. Diantaranya, kunci T. Aris mengatakan, aksi kejahatan ini diketahui setelah adanya laporan masyarakat terkait hilangnya sepeda

CMYK

motor Yamaha Mio CW warna merah maron BP 4166 FQ milik Yn (23), yang merupakan anak kos di lantai 2 nomor 26 ruko Windsor pada 19 Oktober lalu. "Atas laporan itu, tersangka akhirnya kami tangkap, Minggu (10/11) malam," jelas Aris. Tersangka Medi kepada wartawan mengaku nekat mencuri, karena alasan ekonomi. Sebab setelah selesai kontrak kerja di PT Nexus, Kabil, Batam, Medi tidak memiliki pekerjaan tetap. Sehingga untuk bisa menyambung hidupnya sehari-hari, ia harus menempuh jalan pintas walaupun penuh dengan resiko. Atas perbuatannya, tersangka di jerat dengan pasal 363 ayat (1) KUHP. Saat ini tersangka mendekam di sel tahanan Polsek Lubukbaja, guna menunggu proses hukum lebih lanjut. (cw81)


Lingga

Selasa, 12 November 2013

12

UMK Lingga Rp1.720 Ribu LINGGA (HK) — Setelah melalui pembahasan yang cukup alot antara Apindo, Pemerintah, dan perwakilan dari pekerja, UMK Lingga ditetapkan angka Rp1.720 ribu. Angka ini mengalami kenaikan 28,82 persen dari UMK Lingga tahun sebelumnya. Jefriadi Liputan Lingga

NOFRIADI PUTRA/HALUAN KEPRI

DISAMBUT WARGA — Ketua DPRD Kabupaten Lingga Kamaruddin Ali, beserta rombongan disambut hangat oleh warga dan tokoh masyarakat Desa Tanjung Lipat, Sabtu (9/11).

Rejai Diperjuangkan Jadi Kecamatan LINGGA (HK) — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) saat ini memprjuangkan Rejai untuk menjadi kecamatan. Tujuannya untuk membuka akses di daerah pulau meliputi, Rejai, Tanjung Kelit, Benan, dan Desa Tanjung Lipat. Sampai saat ini DPRD telah mempersiapkan syarat-syarat untuk pemekaran kecamatan tersebut. Serta, menunggu moratorium dari pemerintahan pusat melalui Mendagri untuk pembagian kode wilayah kecamatan tersebut. "salah satunya,yang kita persiapkan saat ini adalah Tanjung Lipat dekat dengan Rejai, maka kita mempersiapkan pemerintahan baru, Kecamatan Rejai, ini yang sedang kita siapkan melalui proses hak inisiatif oleh DPRD Kabupaten Lingga," ungkap ketua DPRD Kabupaten Lingga Kamaruddin Ali," Minggu (10/11). Dikatakan Kamaruddin, berdasarkan hasil konsulta-

sinya dengan Depertamen Dalam Negeri (Depdagri), pada prinsipnya mendukung kecamatan Rejai untuk di mekarkan, namun saat ini, masih terbatas adanya moratorium tentang belum diperbolehkannya pemekaran kecamatan. Kalau kecamatan baru ini pemekarannya di sahkan, barangkali kode wilayahnya ini baru di dapat setelah pemerintah mencabut moratorium tersebut, jelasnya. Namun, sampai saat ini kata Kamaruddin, DPRD Kabupaten Lingga masih menunggu, karena moratorium tersebut merupakan kebijakan pemerintah pusat. Sepanjang moratorium itu belum di cabut, maka tidak bisa melakukan pelaksanaann pemekarannya. Maka dalam hal ini, lanjut Kamaruddin, pihaknya bersama dengan pihak eksekutif (Bupati) berkonsultasi dengan provinsi untuk memberikan informasi ke pusat untuk mencabut moratorium tersebut.

"Karena ini, kebutuhankebutuhan yang mendesak, serta kebutuhan-kebutuhan masyarakat terhadap kebutuhan kesejahteraan semua. Setelah moratorium, baru bisa dilaksanakan," ungkapnya. Sebelumnya, sejumlah mahasiswa dari yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Singkep pernah mendesak DPRD untuk mempercepat mengesahkan pemekaran tiga kecamatan di wilayah pulau-pulau di Kecamatan Senayang salah satunya Kecamatan Rejai. Namun, sampai saat ini masih dibatasi oleh moratorium dari pemerintah pusat. Dinilai, dengan dibukanya pemekaran Kecamatan tersebut akan memberikan pelayanan dan akses yang mudah bagi masayarakat Kabupaten Lingga yang tinggal di daerah pesisir. Salah satunya adalah transportasi antar pulaupulau, serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat. (put)

Ikan Sunu, Minim Pengembangan LINGGA (HK)— Budidaya ikan sunu di Desa Tanjung Lipat minim pengembangan. Sebagian nelayan yang membudi dayakan ikan sunu kesulitan mendapatkan bibit yang super. Selama ini warga yang memelihara bibit sunu dari hasil tangkapan secara tradisional. Salah satu daerah penghasil Sunu, di Kecamatan Senayang ada di desa Tanjung Lipat. Pembudi dayaan ikan sunu di desa tersebut masih menggunakan sarana dan prasarana yang bersifat tradisional. Untuk pembibitannya, sebagian nelayan menangkap ikan sunu menggunakan bubu. Sehingga pemeliharaanya masih dalam jumlah yang sangat terbatas. Salah satu pembudi daya ikan sunu secara tradisional di Desa Tanjung Lipat, Maha-

dir, menuturkan sebagian warga di Desa Tanjung Lipat banyak membela ikan Sunu. Namun, masih minim pengembangan. Karena, bibit ikan yang mereka bela (pelihara) masih ikan lokal yang mereka tangkap di sekitar perairan Desa Tanjung Lipat. "Sarana kita terbatas. Kita menangkap masih menggunakan bubu. Bibitnya dari situlah yang kita kembangkan dan pelihara," ungkapnya, Minggu (10/11). Diceritakannya, ikan Sunu, sangat mumupuni untuk memeliharanya, dan membutuhkan waktu yang sangat lama sampai tahap panen. Bahkan, jumlah ikan yang mereka pelihara tidak cukup banyak, ratarata masing-masing pemelihara ikan sunu panen dalam jumlah 20 kg pertahun. Untuk pemasarannya, di

"Ini keputusan bersama melalui musyawarah.Tidak ada voting. Walaupun berjalan alot dan sempat distop, namun akhirnya pihak-pihak yang berunding menyepakai nilai Rp1.720.000, lebih tinggi dari Upah Minimum Provinsi,"Kata Muslim, Kepala Dinas, Sosial, Tenaga Kerja dan Trasmigrasi Kabupaten Lingga, Senin (11/11). Rapat yang di mulai dari pukul 08.00 WIB tampak berlangsung alot. Sempat terjadi 9 kali penawaran angka-angka jumlah UMK yang di usulkan, baik dari serikat pekerja maupun dari Apindo sebagai perwakilan pengusaha. Dikatakan Muslim, pihak Apindo mengusulkan angka

Rp1.665.500 sedangkan serikat pekerja mengusulkan UMK sebesar Rp 2.227.953. Setelah berunding pada usulan kedua pihak, Apindo menaikan angka menjadi Rp1.667.000, sedangkan serikat buruh menurunkan usulanya menjadi Rp1.950.000. Lalu pada usulan ketiga, Apindo kembali menaikan angka usulan UMK menjadi Rp1.690.000 dan serikat buruh hanya berani sedikit menurunkan usulan mereka dengan nilai Rp1.909.674. Belum adanya titik temu antara serikat buruh dan Apindo membuat pembahasan UMK Lingga berlanjut sampai dengan siang hari. Pada usulan keempat Apindo Kabupaten Lingga tidak menaikan angka dan masih bertahan di nilai yang sama sebesar Rp1.690.000. Namun saat

itu serikat buruh sedikit menurunkan penawaran menjadi Rp1.900.000. Belum adanya titik temu dan kesepakatan antara kedua belah pihak membuat rapat penentuan UMK Lingga berlanjut sampai dengan usulan ke kedelapan. Apindo mengusulkan angka Rp1.720.000 dan serikat buruh bertahan dengan angka 1.750.000 akhirnya pimpinan sidang yakni Kadinsosnakertrans Lingga Muslim menyekor sidang. Sementara itu sebelumnya,pada usulan ke lima dari Apindo sebesar Rp1.700.000 dan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Lingga dengan nilai Rp1.846.018. Usulan ke enam Apindo Rp1.710.000 dan SPSI Rp1.803. Usulan ketujuh Apindo menaikan menjadi Rp1.715.000 dan SPSI Rp 1.782.000. "Sidang sempat kita skor karena belum adanya titik temu.Kita suruh mereka berunding dahulu diluar sidang.Setelah dilanjutka usulan dari kita juga berdasarkan pertimbangan keuangan daerah yang juga memiliki kepentingan di sini.Akhirnya angka 1720.000 di sepa-

kati,"ungkap Muslim yang nampak sukup puas dengan hasil yang di dapat mengingat UMK Lingga maih lebih tinggi dari beberapa ibu Kota Kabupaten lainya di Kepri. Terkait dengan besaran angka UMK Lingga yang telah di sepakati ini, Muslim yang juga ketua dewan pengupahan Kabupaten Lingga mengatkan akan segera mengirimkan hasilnya ke Provinsi."kita lagi membuat SK untuk di tanda tangani Bupati,secepatnya(Hasil ini) akan diantar ke Gubernur,"Katanya. Sementara itu perwaklan Apindo Lingga yang ikut dalam rapat pembahasan ,DJ Apet mengakui jumlah besaran UMK memang sudah tinggi,"Ini memang berat, namun kita harus legowo menerima keputusan ini.Karena nilai upah minimum memang sudah tinggi.Saya rasa semua pihak bisa menerima dengan baik,"Ungkapnya. Perwakila serikat pekerja Suwahyo, mengatkan hasil ini sudah cukup baik dan diterima semua pihak. Diharapkan pengusaha di Lingga mematuhinya. (jfr)

Lomba Menyelam Gonggong LINGGA (HK) — Unik, tradisional dan memberikan ciri khas masyarakat pesisir, sejumlah warga Dusun Secawar Desa Tanjung Kelit mengikuti lomba menyelam gonggong. Lomba ini untuk melatih kemampuan menyelam bagi masyarakat yang menetap di pinggir laut, Minggu (10/11). Pagi itu cuaca mendung dengan diiringi gerimis. Sejumlah kepala rumah tangga dari Dusun Secawar telah mempersiapkan peralatan dari tabung ata dirigen yang dipotong untuk menampung hasil selaman. Dengan segala kemampuan, mereka menyelami selat Secawar untuk mendapatkan gonggong yang banyak, walau kedalaman selat tersebut sampai 2

meter. Kepala Desa Tanjung Kelit, Bakhtiar Efendi, menuturkan sebagian besar warga di Desa Tanjung Kellit adalah nelayan tradisional. Serta, kemampuan yang harus mereka miliki adalah berenang. Sehingga untuk melatih sekaligus membudayakan kemampuan berenang bagi nelayan, maka digelarlah kegiatan lomba menyelam gonggong. "Ini cukup menarik. Karena warga kita disini harus mempunyai karakter, maka kita berinisiatif menggelar lomba menyelam gonggong," ungkapnya. Menurutnya, lomba menyelam gonggong ini juga memberikan pelatihan menyelam bagi warga Secawar, serta melatih anak-anak

mempunyai kemempuan berenang. Sekaligus moment bagi masyarakat untuk mengenali laut secara sesungguhnya. Karena bagaimanapun nelayan adalah penangkap ikan yang menggunakan sarana dan sangat dekat dengan laut, terangnya.

Sementara itu, mantan anggota DPRD Kabupaten Lingga, M Nizar, sekaligus tokoh partai Nasdem Kabupaten Lingga yang ambil bagian dalam kegiatan tersebut, mengatakan lomba menyelam gonggong ini sangat langka dan jarang dilakukan warga pesisir. (put)

akuinya memang tidak sulit, karena musim panen ikan sunu pada moment tertentu yakni pada tahun baru Imlek. Artinya, lanjut Mahadir, pada momen tersebut, ratarata pemelihara ikan sunu panen. Termasuk di Desa Tanjung Lipat, salah satu tujuannya untuk mengejar harga ikan sunu yang tinggi pada momen tersebut. "Kita panen setahun sekali memang. Paling banyak itu 20 kg. Di jual ke Tanjungpinang, bahkan ada yang langsung ke Singapur di bawa toke," imbuhnya. Sebagai petani ikan sunu, Mahadir mengaku tidak jauh berbeda pemeliharaanyya dengan ikan kerapu tiger. Namun yang dikeluhkannya, untuk bibitnya hanya berdasarkan hasil tangkapan di laut saja.(put)

Editor: Ali Mahmud, Layouter: Syahrial Anwar


CMYK

CMYK

Selasa, 12 November 2013

14

Dana Parpol Habis untuk HUT JAKARTA(HK) – Perayaan hari ulang tahun (HUT) sebuah partai politik (parpol) ternyata menjadi salah satu kegiatan yang paling banyak menyedot anggaran. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Komite Pemantau Legislatif (Kopel) Indonesia menyebutkan, secara garis besar anggaran atau belanja parpol ada sekitar delapan item. Delapan item itu adalah belanja operasional kantor, belanja untuk hari ulang tahun, belanja untuk rapat pengurus, belanja kaderisasi, belanja untuk kampanye pileg, belanja untuk saksi pileg, belanja musyawarah daerah dan belanja untuk musyawarah kerja dan pelantikan. Kopel Indonesia menyebutkan, dari delapan item,

ternyata anggaran terbesar parpol tersedot untuk kegiatan perayaan HUT. "Di antara semua belanja tahunan dan lima tahunan parpol, pengeluaran terbesar ada pada kegiatan hari ulang tahun. Sebetulnya, pengeluaran ini tidak sesuai dengan fungsi partai," ujar koordinator Kopel Indonesia, Syamsuddin Alimsyah, Senin (11/11). Penelitian ini dilakukan terhadap tiga parpol di Sulawesi Selatan, yakni Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Rakyat (PAN). Penelitian dilakukan

pada Juni hingga Oktober 2013 mulai tingkat propinsi juga kabupaten/kota. Syamsuddin mengatakan, ketiga partai dipilih berdasarkan kategori partai nasionalis, partai ideologis dan partai tengah. Ketiga parpol tersebut juga memiliki infrastruktur politik yang cukup bagus di daerah dengan aktifitas politik yang dinamis. Di antara tiga partai itu, Kopel menyebutkan Patai Golkar mengeluarkan anggaran sebesar Rp 500 juta untuk perayaan HUT nya. Sementara PPP mengalokasikan dana sebesar Rp 400 juta dan PAN sebesar Rp 150 juta. Hampir setiap tahun, kegiatan HUT ini dilakukan. Sehingga jika dimasukkan dalam program lima tahunan atau satu periode kepengurusan, maka untuk HUT saja, satu parpol sudah menganggarkan miliaran rupiah. (rol)

PARTAI POLITIK - Partai politik selalu menghabiskan dana lebih besar untuk Hari Ulang Tahun (HUT). Saat ini, terdapat 12 partai politik yang mengikuti Pemilu 2014. NET

Yani Usulkan Konvensi Umat Islam Jaring Calon Presiden

Ahmad Yani

JAKARTA (HK) — Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Ahmad Yani menggagas Konvensi Umat Islam untuk menjaring calon presiden yang mewakili muslim Indonesia secara

menyeluruh. "Sudah waktunya umat Islam menggagas Konvensi Umat Islam. Dengan mekanisme tersebut, diharapkan dapat menjaring tokoh-tokoh alternatif bagi umat Islam," kata Yani di Kampus FISIP Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Senin.

Yani mengajak seluruh elemen umat Islam di Indonesia, termasuk juga partaipartai politik peserta pemilu dan organisasi masyarakat, untuk bersama-sama mencari pemimpin. Menurut Yani, dengan melibatkan partai-partai politik berasas Islam ataupun berorientasi pemilih Islam dan organisasi masyarakat Islam, ada penguatan yang terjadi di antara sesama muslim untuk

menentukan nasib bangsa Indonesia.Hingga saat ini, anggota Komisi III DPR RI tersebut mengaku sudah mencoba menyampaikan gagasannya ke beberapa partai politik dan organisasi masyarakat Islam. "Diharapkan ini akan melibatkan semua komponen, kami libatkan dalam diskusi, setidaknya 'brainstorming' dululah," ujar dia. Meski demikian, Yani tidak menampik bahwa dirinya se-

bagai kader PPP tentu akan mengajukan Suryadharma Ali sebagai salah satu calon potensial. "Ya, tentunya kami dari PPP, ya, Pak SDA, yang lain siapa pun boleh kami dorong. Tentunya dengan melihat elektabilitas," ujarnya. Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP PPP Fernita Darwis mengatakan bahwa dalam Rapat Pimpinan Nasional pada bulan Januari 2014 terdapat salah

CMYK

satu agenda untuk membahas masalah pengajuan Suryadharma sebagai calon presiden. "Pada Rapimnas bulan Januari nanti kami akan membahas soal pencalonan beliau (Suryadharma Ali)," kata Fernita.Menurut Fernita, hingga saat ini sebagian besar kader PPP sudah menyepakati nama Suryadharma sebagai bakal calon presiden pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014. (rol)

Editor : R Ghafur Layouter: Syahrial Anwar


Pendidikan Dari Mana Asal Air Kelapa? SIAPA yang suka minum air kelapa muda? Air kelapa muda ini banyak khasiatnya lo. Selain sebagai elektrolit alami, juga mengandung protein, karbohidrat, vitamin, dan mineral. Tapi, ada yang tahu tidak dari mana asalnya air kelapa? Wah, kok pada geleng-geleng kepala? Mau tahu jawabannya? Baca artikel ini ya, untuk menambah

pengetahuan kalian semua. Pohon kelapa dan buahnya mempunyai sejarah panjang di Indonesia, bahkan merupakan lambang atau pengenal kepulauan Indonesia lho. Yang menarik, dalam mitologi Hindu dan menurut Kitab Suci Weda, kelapa merupakan "pohon surgawi." Konon, Dewa Wisnu, membawa pohon kelapa sebagai sumber kesehatan, ke-

tenangan, panjang usia, dan kedamaian. Pohon kelapa dianggap suci, dan berperan penting dalam semua upacara keagamaan. Dalam kehidupan sehari-hari, hampir semua bagian tanaman kelapa dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Nah, Adik-adik, di dalam buah kelapa terdapat air yang ada di tengah buah. Air kelapa itu bukan berasal dari hujan yang merembes dan masuk ke dalam kelapa, melain-

Selasa, 12 November 2013

kan dari endosperm. Endosperm terbentuk dari penggabungan antara intisperma dan intipolar. Pada buah kelapa, endosperm bagian pinggir akan menjadi daging buah, sedangkan bagian tengahnya menjadi air kelapa. Endosperm kaya akan zatzat makanan, karena merupakan sumber makanan bagi embrio. Karena berasal dari endosperm, air kelapa juga kaya dengan zat-zat makanan. Hasil penelitian menun-

jukkan, air kelapa mengandung kalium hingga 17 %, gula antara 1,7% hingga 2,6%, dan protein 0,07% hingga 0,55%. Mineral lain yang juga terkandung dalam air kelapa di antaranya adalah natrium (Na), kalsium (Ca), magnesium (Mg), ferum (Fe), cuprum (Cu), fosfor (P), dan sulfur (S). Selain mineral, air kelapa juga mengandung berbagai macam vitamin, seperti asam sitrat, asam nikotinat, asam pantotenal, asam folat,

niacin, riboflavin, dan thiamin. Terdapat pula dua hormon alami pada air kelapa, yaitu auksin dan sitokinin sebagai pendukung pembelahan sel embrio kelapa.

15

Begitu Adik-adik, sekarang kalian sudah tahukan dari mana asalnya air dalam kelapa? Bagikan pengetahuan ini kepada teman-temanmu ya. (education)

Ekskul Seni Tari Cukup Diminati Di SMPN 20 Batam SEKUPANG (HK) — Ekstrakurikuler (ekskul) Tari di SMPN 20 Batam cukup banyak diminati para pelajar. Karena sekolah ini di kenal dengan prestasi di bidang seni. Suci Ramadhani Liputan Batam Menurut Waka Kurikulum Seni dan Olahraga Netti Herawati SPd, peminat anak didik di bidang seni cukup banyak, terbukti dari eskul yang ikuti berjumlah 150 orang. Namun yang terseleksi hanya 80 orang. Mereka benar-benar memiliki talenta di bidang seni. "Sebelum anak didik memilih ekskul seni, mereka ini harus mengikuti seleksi terlebih dulu, karena tidak anak didik yang ikut ekskul seni ini harus benar-benar berbakat dan memiliki kepadaian menari," ujar Netti kepada Haluan Kepri, Senin (11/11). Pada kelas seni di SMPN 20 kegiatan gelar setiap pagi yang telah diatur guru pembimbing sebelum siswa mengikuti pelajaran reguler. "Kelas seni dilakukan pada pagi hari ini oleh siswa kelas VII, VIII sesuai jadwal, Senin vokal

group dan musik, untuk Selasa nari, Rabu vokal group dan musik, Kamis nari, dan Jumat drama atau teater." jelasnya. Sementara untuk kelas menari ini, materi yang diajarkan oleh pelatihnya yang pertama melakukan gerakan dasar tari melayu, dan kedua tari persembahan, selanjutnya baru memperagakan tarian daerah di Indonesia, seperti Bali, Sumatra Barat, Kalimantan, Jawa, Sulawesi, dan masih banyak yang lainnya. "Latihan menari paling cepat satu Minggu, dan kalau paling lama 1 bulan. Mereka dipastikan sudah pandai menguasai dengan bagus. Baru akan kita persembahkan di hadapan umum," paparannya. Melihat kemauan anak didik, kata Netti cukup semangat. Meski ketika menari masih terlihat kaku ketika tampil diatas panggung. Namun demikian, pihak sekolah merasa

yakin bahwa anak didik pasti bisa. Banyak anak didik memiliki potensi dan bakat menari, namun dia tidak mau masuk ekskul menari. "Ekskul kami ini sudah diakui oleh pemerintah, karena kerap meraih juara I baik di tingkat kota, maupun tingkat Provinsi. Begitu pula setiap ada acara diselenggarakan pemerintah, dipastikan anak didik dari sekolah kami yang di panggil untuk mengisi acara tersebut. Seperti pada acara Pemprov Kepri kemarin, sekolah kami di undang untuk menari masal," bebernya. Ketika sekolah menerima undangan untuk mengikuti lomba di bidang seni, lanjut Netti, sekolah tidak canggung lagi dan panik untuk mencari siswa yang benar-benar memiliki bakat dibidang menari. Sementara kelas seni yang diberlakukan di SMPN 20 Batam ada tiga nama, diantaranya pertama kelas reguler, kelas seni, dan kelas olahraga. Perbedaan ketiga kelas tersebut, kata Netti, bila untuk kelas reguler lebih terfokus pada pelajaran umum. Sedangkan untuk kelas seni maupun kelas olahraga, kedua kelas ini memi-

liki jam tambahan diluar jam belajar. "Untuk kelas IX itu ada 13 kelas yang terdiri dari 9 kelas reguler dan 2 kelas Seni ditambah lagi 2 kelas olahraga. Namun untuk kelas IX tidak diharuskan lagi ikut ekskul, mereka harus belajar serius karena sebentar lagi akan menghadapi UN," ucapannya. Sedangkan untuk kelas VII terdapat 10 kelas reguler, dan 2 kelas seni. Begitu pula dengan kelas VIII terdapat 10 kelas regules, dan 3 kelas seni. Namun antara kelas reguler dan kelas seni ini ada perbedaan. Untuk kelas regules tidak banyak memiliki kesibukan. Sedangkan kelas seni memiliki kesibukan yang sangat padat dengan berbagai latihan seni. "Untuk kelas VII, dan VIII kita berlakukan masuk siang mulai belajar pukul 1.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB. Sedangkan kelas seni memiliki kegiatan ekskul seninya di pagi hari mulai dari pukul 7.00 WIB sampai pukul 9.30 WIB yang dipusatkan di sanggar tercinta. Dan kemudian siangnya di sambung dengan proses pembelajaran seperti anak didik umumnya," kata Netti menutup pembicaraan.***

Februari Diadakan Uji Kompetensi BATAM (HK) — Kepala Sekolah SMKN 05 Batam, Agus Sahrir SPd mengatakan untuk uji kompetensi siswa akan dilakukan bulan Februari 2014 mendatang pada Minggu kedua. Namun untuk persiapan ujian nasional (UN) telah dilakukan sejaka bulan Okteber laku. Sekolah ini melakukan ujian dilakukan dalam dua tahap, yakni uji kompetensi siswa serta UN yang dilakukan serentak bersama sekolah lainnya. "Ujian yang akan diikuti anak didik ada dua, yang pertama UN Kopetensi Kejuruan, dan UN umum, dan sekaligus ujian teori kejuruan," kata Agus beberapa hari lalu. Untuk persiapan ujian ini, kata Agus, pihak sekolah ha-

rus mempersiapkan sarana nan Kapal, Pemesinan Kapal, dan prasarana yang akan di- Informasi dan Telekomunibutuhkan anak didik. kasi (Multi Media, "Kebetulan sarana dan dan TKJ). Itulah juprasarana di sekolah rusan yang akan dikami sangat lengkap, lakukan dalam ujikarena 10 persen didaan kompetensi ini," nai dari dana BOS, dan jelasnya. 90 persen dari berasal Sementara dadari orang tua murid, lam persiapan UN serta sekolah," ujarnya. ini, setiap guru di Menurutnya, untuk SMKN 5 Batam diujian kopetensi keju- Agus Sahir wajibkan membuat ruan ini membutuhkan soal sebanyak 250 waktu seminggu, karena se- soal yang akan dibahas berkolah dalam menguji siswa sama anak didik saat melahanya 10 orang tiap hari. Se- kukan pemantapan. "Pada dangkan dalam satu kelas UN tahun 2011 sekolah kami ada 36 orang, terbagi dalam meraih peringkat no 3 dari 32 5 kejuruan. "Kita memiliki 5 SMK di Batam. Sedangkan jurusan, seperti Pengelasan untuk SMK negeri di Batam Kapal, Kelistrikan Kapal, hanya 7 sekolah, dan untuk Gambar Rancangan Bangu- SMK swasta 35 sekolah,"

ARMENT/HALUAN KEPRI

KETERAMPILAN SISWA — Siswa sedang mengerjakan keterampilan menggambar dalam penerapan Kurikulum 2013 di luar kelas. Dengan metoda Kurikulum 2013 ini siswa dituntut lebih kreatif.

jelasnya. Begitu pula saat UN tahun 2012 lalu, prestasi SMKN 5 Batam merosot pada peringkat ke 7. Hal ini dikarenakan jumlah siswanya semakin meningkat hampir dua lipat dari jumlah sebelumnya. Namun demikian untuk tingkat kelulusan selalu meraih 100 persen. "Nilai tertinggi yang di raih anak didik kami, 100 didapatkan oleh 3 orang siswa, dengan mata pelajaran Matematika dan nilai terendah 4.3 dengan mata pelajaran Bahasa inggris," jelas Agus seraya mengatakan bahwa sekolahnya itu telah terakreditasi A. Hal ini diakui oleh sekolah lain. (cw75)

Jago Tari, Raih Berbagai Prestasi BATAM (HK) — Ine Murniati merupakan siswi yang jago menari. Ia telah banyak mendulang prestasi, baik tingkat regional maupun nasional. Sesuai dengan bakat menarinya. Ine sekarang duduk dibangku kelas IX pada kelas Seni di SMPN 20 Batam, merupakan siswi kebanggan SMPN 20 karena kerap meraih juara I setiap ikut ajang lomba. "Setiap ikut lomba saya selalu meraih juara I ," ujarnya, Senin (11/11). Ia mengaku bangga akan kemampuan menarinya, karena mampu melestarikan budaya daerah. Malah ia merasa bersyukur kalau dirinya diberi kemampuan menari, tidak salah bila sekolah yang ia pilih itu sesuai dengan bakatnya. Di kelas Ine juga terma-

suk anak yang pandai untuk kelas VII, dan VIII masuk kelas bidang akademik, hal ini di- seni dari pukul 7.00 WIB buktikannya dengan selalu sampai pukul 9.30 WIB. Jadi siap itu pulang mandi dan jam masuk dalam 10 besar. 13.00 saya sekolah, dan "Dari pertama pulangnya kecapean dan saya masuk sekotidur, terus malamnya lah ini, sampai belajar deh," paparannya. sekarang piala Sementara persiapan yang sudah saya bila akan tampil menari raih sebanyak 7 mengisi acara, atau piala," akunya demengikuti lomba, latihan ngan bangga. Ine lebih diperpadat. "AlIne juga termasuk anak yang Ine Murniati hamdulillah saya bisa mengatur waktu, dan saya pandai mengatur waktu, pagi berangkat se- tidak merasa terganggu dalam kolah, pulang istirahat se- belajar dengan adanya kelas bentar langsung belajar me- seni ini," jelasnya. Ine dilahirkan Batam panari dan dengarin musik, dan malamnya belajar dari pukul da 16 September 1998. Sejak 7.00 WIB sampai dengan pu- dari TK Ine telah terlihat memiliki bakat menari, sesukul 9.00 WIB. "Tapi kalau dulu, pas saya ai dengan cita-cita ingin me-

ngajari menari. Katanya sekalian membudidayakan tarian yang di miliki Indonesia. "Saya bangga, karena saya pandai menarikan tarian dari berbagai daerah, semoga saja cita-cita saya ini dapat terkabul," kata Ine penuh harap. Usai menyelesaikan pendidikan di SMPN 20 Batam ini, ine inggin masuk ke SMKN 2 Batam mengambil jurusan Pariwisata. Karena jurusan ini bisa membuat dirinya mudah meraih cita-cita. "Dari ilmu menari ini, saya ingin sekali menularkan ilmu saya pada generasi muda, biar budaya Indonesia tetap terlestari dengan baik. Dengan demikian budaya Indonesia tetap hidup setiap generasinya," jelas Ine panjang lebar. (cw/75)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor: Arment , Layout: M Fahrullazi


CMYK

16

Selasa, 12 November 2013

KEPALA BPPKB Kabupaten Natuna, Kartina Riauwita.

CAMAT Bunguran Timur, Ferizaldi menyampaikan kata sambutan.

KARTINA Riauwita foto bersama dengan narasumber.

BPPKB Natuna Sosialisasikan Proses Hukum KDRT dan ABH

KEPALA Pengadilan Negeri Ranai menyampaikan masukan.

LURAH se-Kecamatan Bunguran Timur mengikuti sosialisasi KDRT.

SEORANG ibu rumah tangga menyampai pertanyaan terkait KDRT.

SEORANG tokoh pemuda bertanya kepada narasumber.

RANAI (HK) — Pemkab Natuna dalam hal ini BPPKB Kabupaten Natuna menggelar sosialisasi terkait hukum dan penanganan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) kepada masyarakat di Kantor Camat Bunguran Timur, Senin (4/11). Dalam acara ini, yang diprioritaskan sebagai peserta adalah para aparat pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan lurah, Rukun Warga (RW) dan Rukun tentangga (RT). Selain itu BPPKB juga melibatkan sejumlah tokoh agam, tokoh masyarakat se kecamatan Bunguran timur. Pada acara tersebut, BPPKB juga melibatkan aparat penegak

SEORANG Ketua RT melontarkan pertanyaan kepada narasumber.

hukum, yang meliputi Polres Natuna, Kejari Ranai dan Pengadilan Negeri Ranai sebagai pembicara untuk memberikan pemahaman hukum berikut serta tata cara penanganan dan penanggulangan terjadinya KDRT di tengah-tengah masyarakat. Dalam Sambutannya Kepala BPPKB Kabupaten Natuna, Tina Riawita mengatakan Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam menanggulangi, menangani proses hukum KDRT itu. Sebab, persoalan KDRT merupakan kasus hukum yang tidak hanya sebagai urusan satu rumah tangga itu saja, melainkan erat kaitannya juga

sebagai tugas sosial masyarakat. Karenanya, tambah Tina, dalam persoalan KDRT tersebut, masyarakat khususnya yang ada dilingkungan tempat terjadinya KDRT dimaksud, agar senantiasa proaktif dalam menanggulangi dan membantu penyelesaian kasus itu. Ia berharap, dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat akan dapat pemahaman dan inisiatif baru dalam mencegah, menanggulangi dan menanganin kasus KDRT itu, sehingg angka kasus KDRT dapat diredam bahkan diatasi dengan sebaik mungkin. Narasi : Fatur Foto : Rio

WAKAPOLRES Natuna, Kompol Sudarminto juga turut menjadi pembicara pada acara sosialisasi yang digelar BPPKB Kabupaten Natuna.

SELURUH peserta tampak serius menyimak masukan yang disampaikan narasumber.

NARASUMBER dari Kejaksaan P.I.P. Manik menyampaikan aturan proses hukum KDRT.

SELURUH Ketua RT da RW ikuti sosialisasi hukum KDRT dan ABH.

CMYK

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: M Fahrullazi


CMYK

Selasa, 12 November 2013

17

3 Eks Komisioner KPU Mangkir Lagi Robby Hardiarto

Pemeriksaan Dugaan Korupsi Dana Hibah KPU Tanjungpinang

Honor di Panwaslu Bintan

Tergesa-gesa Membuat Kita Rugi TERGESA-gesa bukanlah sikap yang baik. Sebab, kata Robby, manusia tak akan memikirkan seluruh sisi sebuah pekerjaan bila dilakukan dengan tergesa-gesa. Manusia juga tidak akan mencapai sukses dan akhirnya kecewa. Pria kelahiran Tanjungpinang 7 Juli 1992 ini berupaya memberikan yang terbaik dalam pekerjaan. Ia juga selalu memperhatikan pengaruh buruk dan merugikan dari ketergesa-gesaan. Bersabar dan berdiam sejenak merupakan karakter yang baik. Manusia harus melakukan pekerjaan dengan penuh pertimbangan dan menjaga supaya tetap tenang di setiap kondisi. Alumni SMAN 4 Tanjungpinang angkatan 2011 ini punya hobi futsal. Olahraga ini selain memacu ardenalin dan stamina yang tinggi juga melatih kita untuk bersikap tenang dan tidak tergesagesa.

Tergesa-gesa Hal 18

TANJUNGPINANG (HK) — Dua kali dipanggil pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang, tiga mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjungpinang, Hamid Ali, Putut Edi Wicaksono dan Edi Marta, masih saja mangkir. Panggilan tersebut terkait dugaan korupsi dana hibah untuk Pemilihan Walikota Tanjungpinang Periode 2012-2017.

Sutana Liputan Tanjungpinang Kepala Seksi Pidana Umum (Kasipidum) Kejari Tanjungpinang M Soleh selaku ketua tim penyelidikan saat dujumpai awak media di ruangannya, Senin (11/11) mengatakan, tiga mantan komisioner KPU Tanjungpinang yakni Hamid Ali, Putut Edi Wicaksono dan Edi Marta hingga kini belum bisa dimintai keterangan. "Sebelumnya, pemanggilan semua Komisioner KPU Tanjungpinang sudah dilakukan. Tetapi, hingga saat

ini baru dua orang yang datang yakni Zulkifli Riawan dan M Djauhari. Tiga orang lagi belum memenuhi panggilan kami, hingga kita lakukan pemanggilan yang kedua," ungkap Soleh. Dalam pemeriksaan, lanjut dia, saat ini sudah lima orang dimintai keterangan termasuk dua komisioner KPU Zulkifli dan M Djauhari. Selain itu, mereka yang telah memenuhi panggilan

3 Eks Hal 18

Rina Diduga Membuat 30 Kegiatan Fiktif Sidang Korupsi Dana Hibah KPU Batam TANJUNGPINANG (HK) — Mantan Bendahara Pengganti Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam Rina (34) dinilai melakukan tindak pidana korupsi membuat kegiatan fiktif dan mark-up anggaran

BKD Tanjungpinang Gelar Diklat TANJUNGPINANG (HK) — Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tanjungpinang menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) teknis bagi penyelanggara diklat agar mereka lebih terampil dan profesional. Kegiatan dibuka oleh Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat (Ekbangkesra) Kota Tanjungpinang A Hadi dengan membacakan amanat Walikota Tanjungpinang

RICO BARINO/HALUAN KEPRI

SIDANG PERDANA — Terdakwa Rina dadalm sidang perdana kasus korupsi dana hibah KPU Batam, di Pengadilan Tipikor Tanjungpinang, Senin (11-11).

pada dana hibah KPU Batam 2011 yang dituangkan dalam laporan pengeluaran uang serta laporan pertanggungjawaban. Hal itu dibacakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Pofrizal SH dalam sidang per-

dana kasus dugaan korupsi dana hibah dari Pemko Batam ke KPU sebagai belanja penyelenggaraan pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Batam periode 2011-2016 dengan terdakwa Rina binti Ideris di Rina Diduga Hal 18

14 Pengkot Olahraga Tanjungpinang Bermasalah Hambat Pembinaan Atlet Berprestasi

Lis Darmansyah di Hotel Melia, Tanjungpinang, Senin (11/11). Dalam sambutannya A Hadi mengatakan, kegiatan

SUTANA/HALUAN KEPRI

BKD Tanjungpinang Hal 18

ASISTEN Ekbangkesra Tanjungpinang A Hadi mengalungkan tanda peserta pelatihan diklat, di Hotel Melia, Tanjungpinang, Senin (11/11).

TANJUNGPINANG (BP) — Dari 26 pengurus kota (Pengkot) di bidang olah raga yang ada di Kota Tanjungpinang. Sebanyak 14 Pengkot diper-

kirakan statusnya bermasalah terkait tentang kepengurusan SK. Dengan adanya permasalahan ini tentunya dapat menghambat pem-

binaan para atlet di Tanjungpinang. Hal itu diungkapkan oleh Kabid Olahraga, Dinas Pemuda dan olahraga (Dispora) Kota Tanjungpinang, Abdul Basyid, Senin (11/11). 14 Pengkot Hal 18

Baru 100 Hal 18

CMYK

Editor: Lily, Layouter: Novrizal

B


Tanjungpinang

Selasa, 12 November 2013

18

Akupuntur, Dari Kesehatan Hingga Kecantikan pengobatan tradisional dari Cina B eragam masih banyak digunakan masyarakat Kota Tanjungpinang. Salah satunya adalah akupuntur atau pengobatan dengan metode tusuk jarum. Akupunktur merupakan salah satu metode pengobatan khas dari Cina dan dikembangkan oleh sebagian masyarakat Tionghoa baik perantau maupun di negara asalnya. Pengobatan ini sangat diminati karena diyakini bisa menyembuhkan, baik kesehatan maupun kecantikan. Akupuntur atau seni tusuk jarum hingga sekarang terus berkembang dan ber-

tambah modern dalam perkembangannya. Sony (45), warga Tanjungpinang yang sudah biasa menggunakan pengobatan akupuntur mengatakan, setiap kali badan terasa seperti akan sakit bahkan bila terlanjur sakit pun, selalu menggunaka pengobatan ini, dan juga menggunakan obatobatan yang diberikan oleh sin se yang bersifat alami. "Baik pengobatan aku-

punktur maupun obat-obtan yang diracik sinse selalu saya gunakan untuk penyembuhan penyakit saya," terangnya di tempat berobat di Jalan Tambak, Tanjungpinang, belum lama ini. Ia menambahkan, totok atau tusuk jarum akupuntur di beberapa bagian tubuh sangat terasa manfaatnya, badan terasa begitu rilex dan enteng. Selama ini ia tidak merasakan efek samping dari pengobatan alternatif akupuntur ini. "Kalau pertama kali melakukan pengobatan akupuntur memang terasa takut, namun setelah sekali atau dua kali hal itu menjadi biasa dan menjadi lebih sehat. Selain itu saya juga tidak

mengetahui campuran apa saja obat-obatan yang diberikan oleh sinshe, namun saat akan meminumnya terasa sekali aroma obat alaminya," ujarnya. Hal senada disampaikan oleh Yanti, pengobatan alternatif seperti akupuntur ini telah lama dilakukan, selain untuk menjaga kesehatan juga dipercaya akan menambah kecantikan. "Hal ini karena peredaran darah didalam tubuh menjadi lancar dan terasa lebih fresh. Apalagi penotokan tusuk jarum ini dilakukan dibagian wajah. Akupuntur juga obat-obatan yang diberikan oleh sinse sangat berguna bagi kesehatan," ungkapnya. (sut)

Dua Pengedar Sabu Dibekuk Polisi TANJUNGPINANG (HK) — Dua tersangka pengedar narkotika jenis sabu dibekuk jajaran anggota Satuan Narkoba (Satnarkoba) Polres Tanjungpinang di Kamar 104, Wisma Pesona, Tanjungpinang, Senin (11/11) pukul 16.00 WIB. "Barang bukti narkotika jenis sabu diamankan polisi seberat 1 gram. Menurut informasi, tersangka tiga or-

ang, tetapi yang tertangkap baru dua. Satu orang lagi berhasil melarikan diri," ungkap sumber Haluan Kepri di Tanjungpinang, Senin (11/11). Di tempat terpisah, Kasat Narkoba Polres Tanjungpinang Akp Suharnoko saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon membenarkan informasi tersebut. Namun, ia enggan membeberkan inisial tersangka serta kronologis keja-

dian dengan alasan masih melakukan pengembangan kasus. "Iya benar tadi ada penangkapan narkotika jenis sabu dengan tersangka dua pelaku. Yang jelas, kami sedang melakukan pengembangan kasus ini. Nanti akan kita berikan informasi resminya, baik nama pelaku dan lainnya," tegas Suharnoko kepada wartawan koran ini. (yan)

K3A: Jika Ada Penyimpangan, Laporkan ke KPK Warga Anambas di Tpi Tuntut Ketua K3A TANJUNGPINANG (HK) — Sebanyak 20 warga Kabupaten Kepulauan Anambas yang tergabung dalam Kekerabatan Keluarga Besar Anambas (K3A) mempertanyakan tentang transparansi penggunaan dana bantuan APBD Kabupaten Kepulauan Anambas sebesar Rp200 juta kepada Ketua K3A Rusli Silin. Salah seorang warga Anambas Aldoni mengatakan kepada Haluan Kepri, seluruh anggota K3A yang ada di Tanjungpinang mempertanyakan transparansi penggunaan dana bantuan dari K3A sebesar Rp200 juta. "Kami sebenarnya tidak pernah mempermasalahkan dana digunakan untuk apa. Asalkan semuanya berguna bagi warga Anambas di Tanjungpinang," ujarnya, Senin (11/ 11).Sementara Wakil Bendahara yang juga penggagas K3A Anis Anurita Zaini menyatakan telah sudah beberapa kali mendesak Ketua K3A untuk transparan dalam penggunaan dana tersebut.

"Kami hanya ingin tahu dana tersebut digunakan sesuai atau tidak dengan proposal yang diajukan kemarin," ujarnya.Dalam kesempatan itu Anis menunjukkan Berita Acara Notulen Rapat Bersama Masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas tertanggal 10 November 2013 yang isinya antara lain : Meminta kepada Ketua K3A Rusli Silin untuk Rapat memberi pertanggungjawaban dana yang terpakai sebesar Rp200 juta kepada masyarakat Anambas yang berdomisili di Tanjungpinang. Kedua, akan segera membentuk tim 21 yang terdiri dari masyarakat Anambas yang berdomisili di Tanjungpinang. Terakhir, jika dana yang digunakan tidak sesuai dengan proposal yang diajukan, maka tim 21 yang telah terbentuk akan melaporkannya ke jalur hukum dengan jalur musyawarah terlebih dahulu, warga Anambas di Tanjungpinang juga akan

menunjukkan mosi tidak percaya kepada Ketua K3A, selanjutnya tim 21 akan meminta pengurus K3A untuk mengadakan rapat perombakan jajaran pengurus K3A. Terpisah, Ketua K3A Rusli Silin saat dihubungi menyayangkan hal itu. Sebab menurutnya, masalah penggunaan dana bantuan tersebut tidak perlu dibesar-besarkan. Dirinya telah melaporkan pertanggungjawaban tersebut ke Bupati Kepulauan Anambas melalui Kabag Keuangan Kabupaten Kepulauan Anambas. "Laporan pertanggung jawaban dana itu sudah saya serahkan kepada pemberi dana dalam hal ini Bupati Anambas melalui Kabag Keuangan sekitar 10 bulan lalu yang ditandatangani oleh saya sebagai ketua, sekretaris dan bendahara. Sampai sekarang tidak ada masalah dari Pemkab Kepulauan Anambas terkait penggunaan dana tersebut," ujarnya. Silin juga menjelaskan bahwa secara organisasi per-

Dari Halaman 17

14 Pengkot Menurutnya permasalahan yang terjadi saat ini yaitu ditemukannya SK kepengurusan pengkot-Pengkot tersebut yang sudah habis masa berlakunya. Ditambah dengan ketidakhelasan jajaran kepengurusan sehingga menimbulkan tidak terbitnya SK dari Pemerintah Provinsi Kepri. "Hampir setengahnya dari jumlah pengkot yang ada mengalami permasalahan internal," ujarnya.

Dengan adanya permasalahan ini menurut Agung tentu dapat menimbulkan koordinasi yang sulit. Dimana hal ini dapat berimbas kepada penyelenggaraan kegiatankegiatan olahraga. Dalam kesempatan itu AbdulBasyid juga berharap, tiap-tiap pengkot yang bermasalah untuk segera dapat berbebenah diri. Sehingga tidak menghambat para atlet Tanjungpinang untuk da-

pat berprestasi yang mengharumkan nama Ibukota Kepri. "Kita mengharapkan masing-masing pihak untuk dapat memajukan olahraga dengan legowo," imbuhnya. Terkait permasalahan ini. Abdul juga mengatakan saat ini Dispora telah melakukan koordinasikan kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tanjungpinang. Dengan harapan kedepannya

KONI dapat mengkoordinasikan hal ini kepada pengkotpengkot bermasalah tersebut agar dapat menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di internalnya. "Pihak Dispora hanya dapat menghimbau dan menyurati. Harus ada kebijakan dari induknya, yaitu pemerintah Propinsi untuk mengambil andil dalam penyelesaian masalah tersebut," ujarnya.(cw77)

Dari Halaman 17

Rina Diduga Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang, Senin (11/11). Sidang dengan agenda pembacaan dakwaan oleh JPU ini dipimpin Ketua majelis hakim Jarihat Simarmata SH MH didampingi dua hakim anggota yakni Iwan Irawan SH dan Jonni Gultom SH MH selaku hakim Adhoc. Dalam dakwaannya, JPU menuturkan terdakwa Rina selaku mantan Bendahara pengganti KPU Kota Batam, bersama-sama dengan Syarifudin Hasibuan selaku mantan Sekretaris KPU Batam pada 2011 mengelola dana hibah untuk KPU Batam sebesar Rp3,8 miliar dari APBD Kota Batam. Disebutkan bahwa, seki-

tanggungjawaban penggunaan dana harus kepada pemberi dana bukan kepada pengurus K3A. "Karena waktu pengajuan proposalnya sudah selesai di tingkat pengurus," ungkapnya. Dalam kesempatan itu Silin juga mengatakan jika ada penyimpangan, tentu Pemkab Anambas akan memanggil dirinya. Namun, sejak laporan tersebut diserahkan, tidak ada permasalahan sama sekali. "Ini yang saya tidak habis pikir. Kalau memang saya ada indikasi melakukan penyimpangan dana tersebut silahkan laporkan saya ke Kajati, atau KPK bukan ke media," ucapnya. Ia juga membeberkan bahwa dana tersebut digunakan untuk membeli alat-alat kesenian seperti kompang serta untuk menyewa kantor K3A. "Kita gunakan dana tersebut untuk membeli alat-alat kesenian. Serta untuk menyewa kantor K3A. Dimana kantor itu bukan hanya digunakan oleh pengurus K3A tetapi juga oleh para warga Anambas yang ada di Tanjungpinang. (cw77)

tar 30 lebih kegiatan diketahui kegiatan fiktif dan mark-up anggaran yang dilakukan terdakwa Rina diduga bersama-sama Syarifuddin Hasibuan yang tidak sesuai dengan mekanisme pelaksanaan pekerjaan yang mengakibatakan kerugiaan negara hingga mencapai Rp1,5 miliar. Disambungnya, dari anggaran sebesar Rp3,8 miliar tersebut, sebanyak Rp2,7 miliar dikelola oleh terdakwa Rina, sedangkan Rp1,8 miliar dikelola Syarifudin Hasibuan. Selain itu, dalam dakwaan yang dibacakan JPU, atas perbuatannya yang menyalahgunakan jabatan untuk memperkaya diri sendiri, orang lain dan suatu kor-

porasi, terdakwa Rina dijerat dalam pasal berlapis. Terdakwa dijerat dalam sangka primair yakni melanggar pasal 2 ayat (1) UU RI No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 J0 Pasal 55 ayat (1) Jo Pasal 64 ayat (1) KHUP. Kemudian, dalam sangkaan subsidier pasal 3 ayat (1) UU RI No 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 J0 Pasal 55 ayat (1) Jo Pasal 64 ayat (1) KHUP. "Dalam sangkaan lebih subsider, perbuatan tersangka yang menimbulkan kerugian

negara melanggar Pasal 9 UU RI No 31 Tahun 1999 tentang pemberatasan korupsi sebagaimana diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 J0 Pasal 55 ayat (1) Jo Pasal 64 ayat (1) KHUP," ungkap Pofrizal. Atas tidak adanya eksepsi dari terdakwa Rina dan kuasa hukum Rina, Ernawati SH dan Iwa Susanti, Majelis Hakim meminta kepada JPU langsung pada pembuktian dan agar dapat menghadirkan sejumlah saksi pada sidang berikutnya. "Sidang ditunda hingga dua minggu dan kembali digelar Senin (25/11) dengan agenda mendengarkan keterangan saksi," tutup Ketua Majelis Hakim, Jarihat Simarmata. (cw72)

SUTANA/HALUAN KEPRI

KETUA DPP Jowo Manunggal Kepri Indra Isputranto didampingi Ketua Jowo Manunggal Tanjungpinang Agus Muklis menyerahkan daftar nama-nama penerima bantuan BSM dari Mendiknas di Tanjungpinang, Minggu (10/11).

Jowo Manunggal Salurkan Dana BSM Kepada 5.000 Siswa Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jowo Manunggal Provinsi Kepuluan Riau (Kepri) menyalurkan dana Bantuan Siswa Miskin (BSM) dari Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas) kepada 5.000 siswa SLTP dan SLTA di seluruh Kepulauan Riau (Kepri). Menurut Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jowo Manunggal Indra Isputranto didampingi Sekjennya Agus Muklis di Tanjungpinang, Minggu (10/11) mengatakan, pengajuan BSM oleh DPP Jowo Manunggal tahun 2013 ini untuk jenjang pendidikan SLTP sebanyak 1.500 anak dan SLTA sebanyak 3.500 anak. Tahun berikutnya, pihaknya akan mengajukan BSM bagi siswa SD. "Ini merupakan pengajuan tahun 2013 dan pada bulan ini anggaran yang telah turun baru untuk tingkat SLTP saja. Direncanakan dua bulan mendatang bantuan yang sama juga akan diterima siswa SLTA," katanya. Dia menambahkan, pemberian BSM sebelumnya diajukan oleh masing-masing DPD Jowo Manunggal di 7 kabupaten/kota di Kepri. Selanjutnya dicocokkan dengan kriteria yang berhak menerimanya di lapangan.

"Kriteria penerima diantaranya orangtuanya yang tidak mampu membiayai sekolah anaknya. Dana ini diperuntukkan bagi keperluan sekolah, bukan untuk keperluan lainnya," jelasnya lagi. Bantuan BSM merupakan pengajuan DPP Jowo Manunggal Kepri kepada Kemendiknas melalui Anggota DPR RI Asman Abnur "Sengaja saya meminta bantuan kepada Pak Asman Abnur, karena saya tidak kenal dengan pejabat di Kemendiknas. Pak Asman yang menjembatani. Nama-nama yang kami ajukan tersebut bisa diberi bantuan. Alhamdulillah, berkat bantuan Pak Asman bantuan BSM ini bisa cair dan langsung direalisasikan kepada anak yang membutuhkannya," beber Indra. Ditambahkan Indra, bantuan diberikan per tiga bulan. Besaran bantuan BSM yang diberikan sebesar Rp 550 ribu per siswa untuk tingkat SLTP kelas dua. Untuk kelas satu mendapatkan bantuan setengahnya. "Sedangkan untuk di tingkat SLTA nantinya akan diberikan pada kelas satu dan kelas dua sebesar Rp750 per siswa, dan Insya Allah akan disalurkan dua bulan mendatang karena anggarannya baru bisa turun dari

Dari Halaman 17

3 Eks penyidik diantaranya, mantan Sekretaris serta mantan Bendahara KPU Tanjungpinang dan Kuasa Bendahara Umum Daerah (BUD). M Soleh mengatakan, pihaknya sudah kembali melayangkan surat panggilan terhadap ketiga orang tersebut untuk dimintai keterangan atas dana hibah sebesar Rp9,9 miliar untuk pemilihan walikota Tanjungpinang tahun 2012. "Dalam waktu dekat ini,

kami akan kembali melakukan pemanggilan dan memeriksa saksi-saksi lainnya. Sampai kita dapat memetakan hal apa yang terjadi hingga dapat disimpulkan ada tidaknya korupsi dalam pengelolaan sebesar Rp9,9 miliar dana hibah Pilwako Tanjungpinang ke KPU," jelas Soleh kembali. Ditanya apakah penyidik Kejaksaan melakukan penyitaan atas dokumen dan barang bukti lainnya dari dugaan tindak pidana ko-

dan perilaku yang baik dalam melaksanakan penyelenggaraan diklat mendatang. Sementara Ketua Pelaksana Kegiatan Achmad Nur Fatah dalam laporannya menjelaskan, kegiatan diklat teknis bagi penyelenggara diklat atau Training Officer Course (TOC) akan berlangsung selama 100 jam atau dua minggu pelajaran. "Kegiatan dimulai pada 11-21 November 2013, diikuti 25 orang terdiri dari 8 lakilaki dan 17 perempuan dari lingkungan pejabat di bidang umum dan kepegawaian pada masing-masing SKPD serta beberapa staf fungsional umum pada badan kepegawaian di lingkungan Pemko Tanjungpinang," jelasnya. Menurut A Hadi, peserta

training nantinya akan mengikuti praktik kerja lapangan dengan tujuan untuk menambah wawasan. Peserta juga akan mencari data penulisan laporan akhir sesuai dengan kurikulum diklat. "Nantinya peserta akan melakukan studi banding pada Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) di Kota Batam. Namun sebelumnya peserta akan diberikan materi pembelajaran dari Widyaiswara Lembaga Administarasi Negara (LAN) RI dan Provinsi Kepri yang telah memiliki kualifikasi serta dari pejabat Pemko Tanjungpinang," jelasnya. Sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintahan Kota Tanjungpinang hadir dalam kegiatan ini. (sut)

Dari Halaman 17

Tergesa-gesa Prinsipnya adalah pekerjaan yang dilakukan tanpa pertimbangan matang, akan berujung pada kegagalan

rupsi yang dilaporkan oleh masyarakat ini, Soleh mengatakan bahwa penyitaan dilakukan di tingkat penyidikan, sedangkan selama penyelidikan tidak bisa. "Perlu diketahui, sebelumnya anggaran sebesar Rp9,9 miliar dana Pilwako yang dialokasikan dari APBD 2012 itu, sudah ada laporan pertanggungjawaban yang diserahkan KPU pada Wali Kota dan DPRD Tanjungpinang," tutupnya.***

Dari Halaman 17

BKD Tanjungpinang ini dapat menjadi acuan dalam penyelenggaraan diklat berikutnya sehingga menjadi lebih baik dan menghasilkan sumber daya manusia yang profesional dan bisa diandalkan. "Pegawai negeri sipil merupakan abdi masyarakat. Oleh karena itu, berikanlah pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Jangan sebaliknya, menganggap diri kita hebat dan sebagainya di hadapan masyarakat," harapnya. Ia menambahkan, dalam kegiatan ini peserta dapat menimba ilmu dan belajar lebih banyak serta menjadikannya sebagai landasan untuk meningkatkan kinerjanya. Peserta juga mendapat pengetahuan dan keterampilan serta memiliki sikap

Kemendiknas," katanya. Semnetara untuk Kota Tanjungpinag bantuan BSM akan diberikan kepada 312 anak yang terdiri dari siswa SLTP kelas 1 dan 2 sesuai pengajuan dari DPD Jowo Manunggal Tanjungpinang. "Masyarakat yang berhak mendapatkan bantuan BSM silahkan datang ke Kantor Pos untuk mengambilnya. Namun orang tua siswa harus melengkapi dengan fotokopi rapot dan surat dari kepala sekolah yang bersangkutan," pungkasnya. Sebelumnya Asman Abnur yang ditemui di Tanjungpinang di sela acara Rapat Koordinasi Pemenangan Pemilu 2014 di Tanjungpinang, Jumat (8/11) mengatakan, salah satu tugas anggota DPR adalah menampung semua aspirasi yang disampaikan masyarakat, sesuai dengan komisinya di DPR. "Karena saya berada di Komisi X yang membidangi pendidikan, maka saya berkewajiban menyampaikan aspirasi dari masyarakat salah satunya Paguyuban Jowo Manunggal dan dilanjutkan ke Kemendiknas sebagai mitra kerja Komisi X. Saat ini anggaran yang telah diajukan sebagian telah bisa diambil oleh masyarakat yang berhak di kantor pos masing-masing," terangnya singkat. (sut).

dan kekalahan, dan akhirnya menunai penyesalan. "Jangan tergesa-gesa dalam melakukan sesuatu fokus

saja dengan rencana yang sudah kamu buat sesuai prioritasnya," ungkapnya. (cw72)


CMYK

Bintan

Selasa, 12 November 2013

19

300 Linmas Ikuti Pembinaan Hadapi Pemilu 2014 BINTAN (HK) — 300 anggota perlindungan masyarakat (Linmas) mengikuti pelatihan dan pembinaan dalam rangka menghadapi penyelenggaraan pemilihan umum tahun 2014. Pelatihan dibuka Wakil Bupati Bintan Khazalik, di Agro Resort Km. 36, Senin (11/11). Rofik Liputan Bintan

ROFIK/HALUAN KEPRI

PENYEMATAN PESERTA — Wakil Bupati Khazalik didampingi Kakan satpol PP Ahmad Izhar, dan perwakilan Polres Bintan menyematkan tanda peserta kepada utusan peserta tanda dibukanya pelatihan Linmas, Senin (11/11).

Pelaku Penipuan Ditangkap di Batam Iming-imingkan Korban Jadi PNS di Anambas BINTAN (HK) — Hendra nika sakista alias pipit (30) terpidana penipuan yang kabur pada saat ingin dilakukan penahanan oleh Pengadilan Negeri Tanjung Pinang pada Februari 2011 berhasil diringkus oleh Tim Polsek Bintan Timur ditempat persembunyiannya di Batam, Minggu (10/11). Pipit mengiming-imingkan kepada 9 orang korbannya bahwa dirinya mampu meloloskan mereka untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Anambas asal membayar sejumlah uang. Namun sampai dengan

waktu yang telah ditentukan janji tersebut tidak terbukti akhirnya di loporkan ke Polisi. Oleh PN Tanjungpinang ditetapkan bersalah. Kapolres Bintan AKBP Kristiaji, SIK melalui Kapolsek Bintan Timur (Bintim) Kompol. Irham Halid, SIK menyampaikan, Hendra nika sakista alias pipit (30) merupakan tahanan kejaksaan yang melarikan diri pada saat ingin ditahan pada Februari 2011 lalu. Pipit ditahan setelah PN Tanjungpinang memutuskan dirinya bersalah atas pinipuan yang dilakukannnya namun pada

saat ingin ditahan berhasil melarikan diri. “Dia merupakan DPO Kejaksaan Tanjungpinang. Dia menjanjikan kepada korbanya bisa meloloskan untuk menjadi PNS di Anambas namun setelah menerima sejumlah uang hal tersebut tidak terbukti dan oleh korban dilaporkan ke Polisi dan akhirnya disidang dan doponis bersalah. Dan bandingnya juga ditolak,”katanya. Kepolsek Bintim menceritakan, salah satu korbanya Sakirin tertipus sebanyak Rp14 juta. Dimana Pipit dan suaminya mendatangi Sakirin menawarkan bahwa dirinya mampu untuk melolos-

Pelaksanaan pelatihan dimulai pada tanggal 11-14 November 2013. Khazalik sambutannya mengatakan, dalam menghadapi pemilu legeslatif

kan Carli Dimas (Anak Sakirin-red) untuk menjadi PNS di Anambas. Dan dia meminta uang untuk administrasi tahap pertama Rp5 juta. “Dia datang lagi untuk kedua kalinya dan dia menawarkan kenapa bapak Sakirin (Korban-red) tidak sekalian untuk menjadi PNS dan akhirnya korban juga bersedia dan membayar uang lagi Rp3 juta. Dan dia datang untuk ketiga kalinya menyampaikan lagi kenapa ibunya (Istri Sakirin) tidak juga menjadi PNS di Anambas, oleh korban tadi kembali terbedaya dan kembali membayar Rp3 juta lagi,”katanya. Masih Kapolsek Bintim, setelah sampai waktunya korban akhirnya berangkat ke Anambas dan disana kembali diminta uang sebesar Rp3 juta untuk biasa administrasi lagi. Namun oleh tersangka korban diminta

dan pemilu presiden hal-hal yang berkaitan dengan peran serta anggota linmas sangat diperlukan dalam hal pengamanan, kita semua dihadapkan dengan tugas berat dan tanggung jawab yang besar untuk menyukseskannya. “Kita harus menciptakan

untuk kembali lagi karena tidak jadi untuk mengikuti tes dikarenakan sedang ada pemeriksaan KPK. “Total yang telah dibayar menacapai Rp14 juta. Karena tidak kunjung ada kejelasan akhirnya kobar melapor melaporkan ke Polisi pada tahun 2011 lalu dan diproses. Pada 2012 juga ada korbanya tapi yang melapor hanya dua orang saja. Total seluruh korbanya ada 9 orang yang melapor hanya tiga orang. Dari korban yang melapor total kerugian mencapai Rp49.5 juta,”katanya. Ditangkap di Kampung Belian Batam Centre Kapolsek Bintim menyampaikan, Pipit melarikan diri ke Batam setelah berhasil kabur sewaktu ingin ditahan oleh kejaksaan Tanjungpinang. Di Batam yang yang pertama ditangkap adalah suami dari Pipit yang

situasi dan kondisi yang kondusif, potensi terjadinya konflik menjelang pelaksanaan pemilu sangatlah banyak, oleh karena itu saya menghimbau dan mengajak kita semua untuk bekerja lebih giat lagi sehingga kita dapat meminimalisir segala bentuk ancaman dan hambatan terhadap pelaksanaan pemilu tahun 2014. Supaya terlaksana dengan lancar tanpa adanya hambatan yang berarti, ada beberapa hal yan perlu mendapat perhatian yang benarbenar harus kita ketahui. Yaitu tingkat kemampuan, keterampilan dan kepakaan terhadap perubahan dinamika masyarakat yang cepat, tingkat kordinasi dan komunikasi, pelaksanaan tugas yang penuh tanggung

beranam Supri hadi bin sariman (32) alias ipung didepan tempat perbelanjaan Mega Mall Batam Centre. “Suaminya di Batam bekerja sebagai buruh bangunan di daerah Batam Centre. Kita ikuti aktifitasnya dan akhirnya pada 3 November kita ringkus di depan Mega Mall,”terangnya. Pipit yang menjadi target utama, pada saat di pelariannya di Batam bekerja di Mega Mall sebagai penjaga disalah satu toko. “Pipit mungkin mengetahui suaminya telah ditangkap. Dan dia kembali melarikan diri lagi,”kata kapolsek. Tim kembali melakukan penelusuran di Batam, dan mendapatkan informasi DPO berada di kampung tua Belian. Pada tanggal 10 November sekitar pukul 10.00 WIB tim berhasil meringkusnya di kampung tua Belian Keca-

jawab, tingkat citra dan disiplin dan tingkat pengabdian bagi bangsa dan negara sebagai aparat perlindungan masyarakat. semua hal tersebut harus kita kuasai penuh agar kita dapat menciptakan suasana yang aman dan tentram,” kata Khazalik. Nara sumber lainnya dari dari Dirjen PUM pemerintahan umum kementrian dalam negeri, Polres Bintan, KPU Bintan, Banwaslu Bintan, badan Kesbangpol Linmas, Kasatpol PP dan Instruktur dari Polres Bintan dan Satpol PP. Acara dihadiri juga oleh beberapa pejabat di bintan seperti Ketua DPRD Bintan Lamidi, perwakilan Polres Bintan, Kakan satpol PP Ahmad Izhar.***

matan Batam Kota. “Pada saat ditangkap Pipit tidak melawan sedikitpun dan dia pasrah. Pipit hari ini juga akan langsung di jemput oleh Kejaksaan karena dia merupakan tahanan kejaksaan,”kata kapolsek. Kapolsek Bintim menyampaikan, penetapannya menjadi tersangka oleh PN Tanjungpinang berdasarkan laporan pada tahun 2011 lalu. Sedangkan loporan yang masuk di Tahun 2012 belum dilakukan proses. “Untuk laporan 2 lagi belum proses dan korban yang lainnya. Bisa dua kali kenaknya. Dia dijerak dengan pasal 378 KUHP tentang penipuan dengan ancaman penjara 4 tahun,”katanya. Dia menyampaikan, Polsek Bintim telah memberikan surat pemberitahuan kepada para pelapor terkait dengan perkembangan kasus ini.(jua)

Penutup Drainase Bukan untuk Parkir Lori PU Bantah Drainase Amburadul BINTAN (HK) — Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Bintan Juni Rianto mengatakan ia telah menurunkan tim guna mempelajari penyebab amblasnya drainase di jalan Permaisuri Tanjunguban. Bahkan hingga empat kali amblas. “Klarifikasi tentang penutup drainase di jalan Permaisuri Tanjunguban. Penutup parit (drainase) tidak didesain untuk beban berat seperti truck/lori, apalagi untuk beban statis, atau untuk parkir sejajar dengan drainase. Sebagai saran sebaiknya yang berwenang mengontrol kendaraan yang melintas atau parkir di suatu tempat,” kata Juni Rianto, di Bintan, Senin (11/11). Tim yang diturunkannya ke, katanya, mempelajari penyebab amblasnya

tutup drainase di jalan Permaisuri Tanjunguban, ternyata sopir yang ngetem di situ sambil parkir di penutup parit, sementara tonase lumayan berat. Dan penutup drainase ini bukan didesain untuk beban lori parkir, atau beban statis lori. Petugas yang berwenang (polisi-red) diminta menertibkan lori dengan dengan tonase berlebih. “Petugas yang berwenang diminta menertibkan lori dengan tonase berlebih. Apalagi parkir diatas penutup drainase tersebut, tentu tidak tahan menanggung beban tersebut. Karena memang penutup drainase tersebut tidak di desain untuk parkir lori,” lanujutnya. Diberitakan sebelumnya pembangunan drainase di jalan Permaisuri amblas amburadul. Terbukti, untuk

kesekian kalinya, drainase ini amblas ketika dilewati lori yang akan menuju ke pelabuhan roro Tanjunguban, Sabtu (9/11) lalu. Informasi di lapangan, kejadian amblasnya drainase di tempat kejadian perkara ini sudah terjadi beberapa kali. Dan setiap kejadian, selalu disikapi dengan melakukan perbaikan pada lokasi yang amblas. Padahal, secara umum, pembangunan drainase itu sendiri diduga amburadul. Kejadian nahas tersebut terjadi Sabtu pagi (9/11) pukul 05.30 pagi. Dimana truk Mitsubishi Fuso dengan plat BP 9014 TU yang dikendarai Asrul tersebut melintasi besi penutup drainase dan langsung amblas. “Kami parkir didepan bank Mandiri, lalu kami ngopi dulu biar tak ngantuk jalan kepelabuhan menuju Batam. Usai minum kopi dan akan berangkat tiba-

CMYK

tiba anjlok ban belakang kiri, ternyata masuk parit. Langsung saja saya cari kayu untuk menahan truk agar tidak terbalik,” urai Asrul. Seorang warga Tanjung Uban, Ajo yang melihat kejadian tersebut langsung segera mendekati truk. “Tadi tidak apa-apa, pas jalan langsung amblas. Ya kalau begini bahaya kan, sudah 4 kali terjadi seperti ini,” ucap Ajo Kalau sering begini terus lanjutnya, masyarakat jadi bertanya ada apa dengan proyek drainase ini, kenapa mudah amblas. Padahal ini jalan umum yang banyak dilintasi kendaraan. “Kita tahu sama tahu lah kalau proyek pemerintah seperti apa, cuma sudah malas saja yang angkat bicara karena tetap aja beginibegini kejadiannya,” tandasnya.(rof)

Editor:Andi, Layouter: Syahrial Anwar


Anambas

Selasa, 12 November 2013

20

Tanamkan Roh Ideologi NKRI Peringatan Hari Pahlawan ke-65 TAREMPA (HK) - Menanamkan roh ideologi negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) harus dilakukan secara dini dan berkesinambungan dalam diri pemuda. Beberapa cara yang dilakukan misalnya mengharuskan adanya pembacaan teks Pancasila dan undang-undang 1945. Asfanel Liputan Anambas "Setiap upacara di sekolah, atau apel pegawai sertakegiatan-kegiatan lain harus dikumandangkan Pancasila dan Pembukaan UUD 1945. Itu cara menanamkan roh ideologi negara kita secara mendasar kepada pemuda,” kata Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris saat menjadi pembina upacara peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Sulaiman Abdullah, Tarempa, Senin (11/11). Dalam upacara yang mengambil tema 'Pahlawanku Idolaku' tersebut dipimpin oleh Komandan Komando Rayon Militer (Koramil) Siantan, Kapten Aloysius. Selain jajaran militer yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Anambas, mulai dari Angkatan Laut, Angkatan Darat dan Kepolisian, juga hadir perwakilan siswa dari berbagai sekolah, pegawai Pemda Kabupaten Anambas serta jajaran instansi vertikal yang berkantor di Tarempa. "Peringatan Hari Pahlawan tahun 2013 yang mengambil tema 'Pahlawanku Idolaku' adalah untuk mengingatkan kita, khususnya generasi muda mengenai nilainilai kejuangan yang telah dibangun,” ujar Abdul Haris. Dalam sambutan tersebut juga disebutkan bahwa menjaga nilai kejuangan harus dengan modal yang kuat. Modal yang dimaksud Haris adalah menjaga jati diri se-

bagai bangsa yang hebat untuk membangun negeri yang lebih kuat, kokoh, dan harmonis didalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia. Haris mengharapkan, Momentum peringatan hari pahlawan bukan hanya menjadi kegiatan seremonial belaka, namun bisa menjadi salah satu langkah edukasi bagi pemuda untuk mendalami makna bersejarah dari Hari Pahlawan, sehingga bisa menjadi dasar yang teguh bagi pemuda untuk menjaga jati dirinya sebagai warga NKRI. Kendati sekarang sekarang ini secara harfiah Indonesia sudah merdeka, namun penerus bangsa harus bisa meneruskan cita-cita para pahlawan dengan mengisi kemerdekaan dari segala aspek, baik dari sisi pembangunan, kebudayaan, ekonomi dan yang menyangkut kehidupan berbangsa. “Jangan pernah lupakan cita-cita pahlawan kita. Pemuda harus berperan aktif mengisi kemerdekaan ini. Pemuda juga harus dibentengi sejak dini dari tantangan dan pengaruh budaya yang membuat mereka lupa jati diri dan cita-cita para pahlawan memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Pemerintah juga akan mendukung pembentengan tersebut secara aktif. Contohnya baru-baru ini memberikan penyuluhan kepada siswa mengenai bahaya HIV-

TABUR BUNGA — Wakil Bupati Anambas, Abdul Haris dan sejumlah petinggi TNI serta pejabat Anambas melakukan tabur bunga di pinggiran pantai Tarempa, Senin (11/11). Kegiatan tersebut untuk memperingati Hari Pahlawan ke65. ASFANEL/HALUAN KEPRI

AIDS. Hal tersebut dianggap Haris menjadi sebuah cara efektif untuk memberikan

pengetahuan kepada pemuda mengenai pentingnya menangkis budaya asing yang

tidak baik. “Jadi Pemuda mengerti bahaya budaya pergaulan be-

bas yang datang dari luar. Lebih baik kita junjung budaya negeri kita, sehingga jati diri

Pemilih Pemula Harus Cerdas TAREMPA (HK) — Potensi pemilih pemula di Anambas yang cukup signifikan, maka perlu diberikan pemahaman yang baik, agar pemilih pemula bisa menyalurkan suaranya dengan benar. "Ada sekitar 20 persen-30 persen pemilih pemula di Anambas, yang artinya bisa mendudukan 7 orang caleg sebagai seorang anggota legislatif Anambas. Kalau di-

manfaatkan kan berbahaya, karena potensinya sangat signifikan. Jadi kita ajarkan bagaimana agar pemilih pemula bisa tahu visi misi caleg dan rekam jejak caleg yang

akan dipilihnya, agar menjadi pemilih yang cerdas,” ungkap Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Anambas, M. Sani dalam sosialisasi peningkatan peran serta pemilih pemula, di Wisma Tanjung, Tarempa, Senin (11/11). Kegiatan yang berlangsung selama satu hari tersebut digelar Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Penanggulangan Bencana Daerah (Bakesbang Pol dan PBD) Anambas, untuk menciptakan pemilih pemula yang cerdas. Dalam sesi tanya jawab, Ismar, salah satu peserta sosialisasi dan pemilh pemula dari SMA Negeri 1 Siantan mengajukan pertanyaan mengenai kemungkinan memilih jalur golput. “Yang memilih calon legislatif untuk maju dalam pemilu kan partai, bukan kita. Kalau ternyata tidak ada satupun dari caleg-caleg tersebut yang kita anggap layak atau cocok dengan hati kita bagaimana? Kita pilih siapa? Apa sebaiknya kita golput saja, daripada harus berkontribusi mendudukan anggota legislatif yang salah?,” tanya Ismar. Jika tidak ada seorang calegpun yang menurutnya mampu membawa aspirasinya, Ismar menganggap berarti menurut dirinya tidak ada yang layak untuk dipilih

olehnya. Dirinya khawatir jika nanti memilih seorang caleg, dan ternyata pilihan tersebut salah, maka dirinya telah berkontribusi mendudukan orang yang salah di kursi DPRD Anambas. Menurut M Sani, setiap pemilh pemula harus memilih, kendati tidak ada yang cocok dihati mereka. Pemilih pemula diharapkan bisa memilah visi misi yang paling baik san menjatuhkan pilihan kepada salah satu caleg, kendati tidak ada caleg yang menurut mereka cocok. “Pilih yang paling baik diantara yang buruk tadi. Mereka harus memilih. Hanya mungkin visi dan misinya tidak sesuai saja dengan mereka. Makanya harus mereka teliti, mana yang paling cocok. Tidak boleh tidak memilih,” papar Sani. Dirinya mengingatkan, mungkin saja visi dan misi seorang caleg tidak berkenan di hati pemilih pemula. Namun jika diteliti lebih dalam, bisa saja ternyata visi dan misi tersebut memiliki dampak yang baik bagi kalangan-kalangan yang memang memerlukan perubahan dan perbaikan. Hal seperti itu menurut Sani harus dijadikan pertimbangan dalam meilih Caleg. “Memang bisa saja tidak cocok di hati mereka.

kita tetap utuh terjaga sebagai bangsa yang memiliki kepribadian,” papar Wabup.*** Tapi pikiran orang kan berbeda. Mungkin saja visi dan misi yang dipaparkan oleh Caleg tersebut malah sangat baik buat yang lain. Pertimbangkan juga hal itu,” jelasnya lagi Kalau memang setelah terpilih, Caleg bersangkutan membelot dari visi dan misi yang dipaparkan, pemilih pemula berhak menuntut pengunduran diri caleg tersebut kepada yang bersangkutan, dengan mekanisme yang telah ditetapkan. “Misalnya visi yang mereka janjikan tidak dilaksanakan, wajib laporkan kepada partainya. Kita juga ajarkan mereka membuat kontrak politik bila diperlukan. Jadi mereka bisa mengajukan apa yang mereka inginkan kepad Caleg yang memang bisa diandalkan untuk mewujudkannya,” kata Sani menambahkan. Sementara itu, Kepala Bidang Bina Ideologi dan Wawasan Kebangsaan, Bakesbang Pol dan PBD Anambas, Richart mengatakan, sosialisasi ini dianggap penting untuk mecerdaskan pemilih pemula dan memberikan pemahaman kepada pemilih pemula dalam menentukan hak pilihnya. Jadi Pemuda mengerti bahaya budaya pergaulan bebas yang datang dari luar. Lebih baik kita junjung budaya negeri kita, sehingga jati diri kita tetap utuh terjaga sebagai bangsa yang memiliki kepribadian,” papar Wabup. (nel)

Editor: Didik, Layouter: Ricoh Polda


Karimun

Selasa, 12 November 2013

21

Minat Baca Masyarakat Rendah KARIMUN (HK) — Minat baca masyarakat Indonesia dinilai sangat minim dan presentasenya hanya mencapai 0,01 persen. Angka tersebut jauh berbeda dibandingkan negara maju seperti Singapura, Hongkong dan lainnya rata-rata mencapai 0,55 persen. Abdul Gani Liputan Karimun

GANI/HALUAN KEPRI

ROAD SHOW — Anggota Komisi X DPR RI, Herlini Amran menyampaikan materi dalam acara road show pemasyarakatan kegiatan membaca oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI) di Gedung Nasional, Senin (11/11).

Dukungan Masyarakat Masih Kurang Meraih Piala Adipura KARIMUN (HK) — Kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan serta memilah sampah organik dan non organik membuat angka dalam target Karimun untuk mendapatkan piala adipura bakal meleset. Untuk itu masyarakat dihimbau agar bersama-sama mendukung sehingga bagaimana angga yang didapat bisa lebih tinggi menjelang penilaian. Demikian dikatakan Sekda Karimun, T.S Arief Fadillah. Himbauan tersebut tersebut kata Arief, sebagai langkah awal dalam mengejar target dalam mendapatkan gelar kota terbersih tahun 2013 ini. Maka dari itu pemerintah juga telah berusaha bersama seluruh pihak termasuk para Camat agar dapat membersihkan lingkungan dan sebagainya.

Karena menurut Arief, dari angka penilaian yang sangat kurang saat ini adalah memilahkan sampah organik dan non organik. Sehingga hal tersebut saat ini yang perlu diarahkan di beberapa tempat. Jika itu bisa ditingkatkan maka poin kita akan bertambah dan minimal masuk nominasi. "Kemarin Wakil Bupati Aunur Rafiq juga sudah turun bersama tim mengecek lapangan dengan meninjau kesiapan beberapa tempat seperti Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Sememal Kecamatan Meral Barat. Adipura ini kan sebetulnya adalah bagian dari motivasi, jadi golnya adalah piala adipura. Untuk itu kita menghimbau kepada masyarakat bagaimana kita bersamasama menjaga kebersihan lingkungan, terutama memilahkan sampah sesuai aturan main dalam penilaian,"

ucap Arief usai mengikuti apel memperingati Hari Pahlawan di halaman Kator Bupati, Senin (11/11). Untuk penilaiannya kata Arief, akan dilakukan oleh tim dari pusat pada pekan ini. Bahkan bisa saja tim tersebut sudah ditempat untuk melakukan penilain. Seberapa besar kesiapan dari Pemkab Karimun? Arief mengaku hal tersebut sebetulnya telah dilakukan berbagai macam persiapan. Bahkan Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq pun telah melakukan beberapa kali rapat. Kemudian bagian lapangan dipercayakan kepada Ketua Bapedalda, Amjon dan mereka pun sudah turun ke lapangan beberapa kali. "Saya sangat mengharapkan dan hal itu telah saya lihat bahwa teman-teman sangat bersemangat untuk merebut piala adipura," pungkasnya.(gan)

Demikian dikatakan Anggota DPR RI Komisi X, Herlini Amran. Angka tersebut menurutnya berdasarkan data dari penelitian Organization for Economic Cooperation and Development (OECD) 2011. Dengan demikian politisi dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menilai bahwa rata-rata untuk satu buku dibaca oleh 1000 orang dalam setahun. Berbeda dengan negara maju (Hongkong, Singapura dan lainnya), 1000 orang rata-rata membaca sebanyak 550 buku dalam setahun. “Angka ini sangat memprihatinkan. Sampai mengantarkan Indonesia menduduki peringkat 124 dari 187 negara didunia. Kendati demikian kita masih lumayan

dan masih ada beberapa negara lainnya yang lebih rendah seperti Laos di urutan 138, Kamboja 139 dan Myanmar 149,” ucap Herlini dalam pemaparannya sebagai narasumber pada acara road show pemasyarakatan kegiatan membaca oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI) di Gedung Nasional, Senin (11/11). Menurutnya, peranan dari berbagai pihak seperti keluarga, satuan pendidikan, masyarakat dan pmrintah sangat menentukan. Namun yang paling utama sekai adalah peran dari orang tua, kalau sekolah hanya membantu. Dengan demikian semuanya yang efektif ada pada kluarga. Sedangkan dari legislatif sendiri kata Herlini, tidak mungkin membesarkan anggaran kalau kinerja

dari pihak yang mengelola atau melaksanakan suatu program belum efektif. “Kalau kegiatan seperti ini kita sangat mendukung. Artinya bagaimana dengan acara seperti ini muncul daya atau semangat membaca ma syarakat,” katanya. Lebih lanjut dikatakan Anggota DPR RI Dapil Kepri ini, ada dua permasalahan yang perlu diselesaikan. Pertma internal, kita tahu membaca pnting, banyak informasi yang bisa dikthui. Namun daya beli masyarakat terhadap buku sangat rendah. Kedua masalah eksternal, pemerintah belum memiliki visi yang jelas. “Kita tahu anggaran pemerintah untuk perpustakaan sebesar Rp400 Milyar dan itu kalau dirinci hanya cukup membayar gaji para pekerja. Padahal dana tersebut diserahkan untuk 450 Kabupaten, mana cukup dana segitu. Padahal dari sekian triliun anggaran pendidikan namun alokasi untuk perpustakaan cuma dapat skian ratus Milyar,” katanya. Dengan demikian kata Herlini, perpustkaan sepertinya tidak urgensi. Kemudi-

an belum terintegrasinya budaya minat baca dalam pendidikan serta kurikulum juga belum mendukung. Sementara itu, Asisten III Pemkab Karimun, DR.Syamsuardi mengatakan dalam membuka acara tersebut mengatakan, membaca merupakan langkah meningkatkan pengthuan. Ini juga bertahap sesuai usia mulai dari jenjang pendidikan Taman Kanak Kanak (TK) hingga paling tinggi. Membaca kata Syamsuardi, sebagai salah satu referensi dalam kemajuan suatu daerah dan untuk itu harus banyak membaca. Pemerintah daerah juga mulai menyiapkan wadah atau fasilitasnya (perpustakaan). Mulai dari daerah sampai tingkat Keluarhan. “Mari membudayakan minat baca baik melalui elektronik yang zamannya sekarang sudah canggih, atau memanfaatkan fasilitas yang disediakan pemerintah melalui perpustakaan. Bedanya orang belajar dengan tidak adalah bagaimana cara mengarungi kehidupan, untuk itu harus banyak belajar dan membaca,” katanya.***

Nelayan Dibekali Ilmu Navigasi KARIMUN (HK) — Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Karimun memberikan pembekalan aturan hukum tentang kelautan kepada nelayan dan pelaku usaha perikanan yang ada di Kecamatan Buru. Selain aturan hukum, para nelayan juga diberi pelatihan navigasi serta bagaimana

membaca peta dan alat bantu Global Positioning System (GPS). Kegiatan yang berlangsung satu hari itu dibuka Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Karimun, Hazmi Yuliansyah. Menurutnya, kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri sebanyak 30 orang pelaku usaha peri-

ILHAM/HALUAN KEPRI

NARASUMBER KSOP Tanjungbalai Karimun mengajarkan cara baca peta kepada nelayan di Kecamatan Buru dalam kegiatan sosialisasi hukum dan navigasi laut oleh DKP Karimun.

kanan dan kelompok nelayan di Kecamatan Buru, agar para nelayan lebih memahami tentang aturan di laut. Menurutnya, dalam UU No 45 tahun 2009 tentang perubahan atas Undang-Undang No 31 tahun 2004 tentang Perikanan. Dalam UU tersebut sudah semua kegiatan yang berhubungan dengan pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya ikan dan lingkungannya mulai dari praproduksi, produksi, pengolahan sampai dengan pemasaran yang dilaksanakan dalam suatu sistem bisnis perikanan. Selain itu, ada juga Keputusan Menteri Kelautan dan Perikanan no 02 tahun 2011 tentang Jalur Penangkapan Ikan dan Penempatan Alat Penangkapan Ikan dan Alat Bantu Penangkapan Ikan di Wilayah Pengelolaan Perikanan Indonesia. “Mulai sekarang, nelayan kita harus menguasai aturan tersebut agar tidak menjadi masalah saat mereka melaut,” ungkap Hazmi. Selain memberikan materi tentang aturan perikanan dan jalur penangkapan ikan

bagi nelayan, kata Hazmi, pihaknya juga mempraktekkan bagaimana cara membaca peta yang baik kepada nelayan serta membaca alat bantu navigasi seperti GPS. Bukan itu saja, agar ilmu yang diberikan kepada nelayan tidak hilang, DKP juga memberikan silabus penggunaan GPS tersebut. Dikatakan, selain berada di wilayah perbatasan, Karimun yang masuk sebagai pelabuhan bebas dan kawasan perdagangan bebas (FTZ), maka menjadikan perairan Karimun sebagai lalulintas padat pelayaran. Untuk itulah, maka pelaku usaha perikanan nelayan di Karimun perlu dibekali ilmu tentang hukum dan navigasi laut. Selain pemateri dari DKP Karimun, kegiatan itu juga menghadirkan narasumber dari Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Tanjungbalai Karimun yang mengupas tentang cara membaca peta di laut dan alat bantu navigasi, serta Lanal Tanjungbalai Karimun yang memberikan materi tentang hukum di laut. (ham)

PLN Butuh Tambahan 4 Mega Watt KARIMUN (HK) — Terkait rusaknya 2 unit mesin PLTU Tanjung Sebatak di Tanjung Balai Karimun, hingga menyebabkan pasokan listrik di Tanjung Balai Karimun berkurang sebesar 4000kW, pihak PT PLN (persero) wilayah Riau & Kepri Area Tanjung Pinang Rayon Tanjung Balai Karimun meminta

tambahan daya listrik 4 Mega Watt. Dedi Januar, Manager PT PLN Rayon Tanjung Balai Karimun mengaku, penyebab listrik sering padam akibat rusaknya 2 unit mesin PLTU yang berada di Tanjung Sebatak. Saat ini PT PLN Rayon Tanjung Balai Karimun menggunakan PLPD yang ada

di Bukit Sarok. Kebutuhan listrik untuk masyarakat Karimun berkisar 23 Mega watt sedangkan yang tersedia masih 18 Megaa Watt selain dari kebutuhan hotel dan beberapa perusahaan lainya. Terkait dengan insiden ini pihak PLN Rayon Tanjung Balai Karimun tidak bisa berbuat apa-apa kecuali melakukan pemadaman bergilir di Pulau Karimun. Sedangkan kerusakan mesin 2 unit PLTU ini sudah semenjak satu minggu yang lalu. Terkait jadawal pemadaman listrik di Karimun untuk ssaat ini Senin 11 November lokaasi di Fader III di Jl Kampung Baru Tebing, Jl Pondok Santai, JL Sei Ayam, Perum Indo Dracom, Jl Lubuk Semut, JL Pemasyarakatan, Jl Teluk Air, Jl Yos Sudarso, Jl Teuku Umar, JL Nusantara, Jl Ampera, Jl Kampung Tanjung, Jl Bukit Senang, Jl Pendidikan, Jl Sidorejo dan Jl Komplek GSI. Sedangkan untuk hari Selasa 12 November lokasi di Feeder II Kp Harapan, Paya Manggis, Telaga Harapan, Perumahan Taman Anggrek, Wonosari, Batu Lipai, Baran 1, Baran 2, Baran 3, Pantai Pak Imam, Gang wang Nor, Kampung Bukit, Jl A Yani Meral, dan pasar Bukit Tembak. "Untuk pemadaman me-

mang kami gilir untuk mengurangi rasa kekecewaan masyarakat, jika tidak digilirkan tidak mungkin, di lokasi yang sama tetap padam sedangkan di tempat yang lain nyala, padahal samasama berhak. Untuk tanggal 13 November lokasi di Feeder I Jl Kampung Harapan, Jl Kapling, Prum Balai Garden, Perum BTN, Jl Plipit, Jl Pertambangan, Jl Sei Lakam, Jl Ahmad Yani Kolong, Jl Telaga Tujuh, Jl Telaga Riau, Jl Setia Budhi, Jl A Yani TBK, Jl Pramuka, dan Jl Puakang. Sedangkan tanggal 14 November di Feeder IV Jl Ranggam, Jl Teluk Uma, Komplek PN Timah, Perum Canggai Putri, Jl Alur Jongkong, Jl Pamak, Jl Sei Bati, Komplek PT KG, Jl AMD, Jl Parit Benut, Jl Parit Lapis, JL Paya Labu, Jl Pangke, Jl Sei Raya, perum TMK, Perum Sumbawang, JL Bukit Tembak dan Jl Sei Pasir," aku Dedi. Victory sebagai Manger PLTU mengaku, terkait dengan rusaknya 2 mesin PLTU di Tanjung Sebatak, sudah diserahkan kepada kontraktor mesin PLTU untuk diperbaiki, sebab aku Victory salah satu mesin PLTU itu masih uji coba, sedangkan yang satunya lagi memang sudah serah terima. Dan akan segera diperbaiki.(abk)

Editor: Niko, Layouter: Syahrial Anwar


CMYK

Selasa, 12 November 2013

Bonek Demo AFC di Malaysia

22

SEKELOMPOK suporter Indonesia menggelar aksi demonstrasi di depan markas Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) di Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (11/11) sore. Mereka menuntut AFC untuk mengawasi sekaligus turut serta dalam proses unifikasi liga musim depan. Sekitar 14 orang yang merupakan suporter gabungan dari Semarang, Surabaya, Solo, dan Temanggung. Hanafi, salah satu suporter Bonek asal Surabaya, mengaku rela datang ke Malaysia untuk menyampaikan aspirasinya tersebut. Dia bersama rekan-rekannya hanya ingin menyampaikan tuntutan terkait proses unifikasi liga musim depan yang dirasa janggal.Karena tak diperkenankan masuk ke dalam, mereka akhirnya memberikan selembar kertas berisi tuntutan mereka kepada salah satu perwakilan AFC yang mendatangi mereka di lokasi tersebut. (bbc)

Batam Juara Umum Lomba Jong Besar TANJUNGPINANG (HK) - Tim Gundap Batam berhasil menjadi juara umum pada Festival Laut Kota Tanjungpinang tahun 2013 untuk kategori Lomba Jong Besar yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Tanjungpinang, di Pulau Penyengat, Senin (11/11). hingga Senin (9-11/11). RangZulfikar Liputan Tanjungpinang Sementara itu tim dari Tuan Rumah Dompak hanya mampu meraih juara harapan satu dengan nama Perkumpulan Seri Junjung. Selain itu untuk kategori lomba sampan layar kategori kru 4 orang juara Tim dari air klubi berhasil menjadi juara umum. Sedangkan untuk kategori kru 3 orang Tim air klubi berhasil menjadi juara pertama. Sementara itu untuk kategori kru 2 orang Kelurahan Pangkil berhasil keluar sebagai juara pertama. Untuk kategori lomba sampan dayung pada festival laut kali ini tim dari Dompak berhasil menyabet juara pertama dengan menyingkirkan 3 peserta lainnya. Sedangkan untuk perlombaan nambat itik Idan warga Penyengat berhasil keluar sebagai juara pertama. Festival Laut Tanjungpinang 2013 kali ini diselenggarakan di Pulau Penyengat selama tiga hari mulai Sabtu

kaian acara dalam festival tersebut diantaranya lomba perahu jong, lomba sampan layar, lomba sampan dayung, dan nambat itik. Festival laut kal ini diikuti oleh 18 peserta lomba sampan layar dan 32 peserta lomba sampan dayung. Para peserta berasal dari Kota Tanjungpinang, Kabupaten Bintan dan Kota Batam diantaranya dari Dompak, Air Klubi, Kelong, Pangkil, Bintan Pesisir dan Belakang Padang. Sementara untuk lomba perahu Jong pada Festival Laut Tanjungpinang 2013 kali ini diikuti oleh 260 peserta yang berasal dari Kota Tanjungpinang, Batam, Bengkalis, Tanjung Balai, dan Kabupaten Bintan. Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Tanjungpinang Effiyar M Amin menyampaikan, acara ini bertujuan untuk melestarikan tradisi masyarakat Melayu khususnya di Kepulauan Riau. Kedepan pihaknya akan bekerjasama deng-

SUTANA/HALUAN KEPRI

FESTIVAL LAUT — Tim Gundap Batam berhasil menjadi juara umum dalam ajang Festival Laut Kota Tanjungpinang tahun 2013 untuk kategori Lomba Jong Besar. Tampak sejumlah peserta mempersiapkan peralatan jelang babak final di Pulau Penyengat, Senin (11/11). an agen-agen perjalanan untuk menarik wisatawan berkunjung ke Tanjungpinang dan melihat tradisi buda-

YSK 757 dan PS Tpi Wakili Kepri Kompetisi Liga Amatir PSSI U-21 Zona Sumatera KARIMUN (HK) — Masyarakat Kabupaten Karimun boleh berbangga hati. Pasalnya, klub sepak bola YSK 757 Karimun berhasil meraih juara kompetisi Divisi III Liga Amatir PSSI U-21 untuk zona Provinsi Kepri, usai mengalahkan PS Tanjungpinang (Tpi) 50 di Stadion Tanjungbatu, Minggu (10/11) sore. Atas keberhasilan itu, YSK 757 dan PS Tanjungpinang yang jadi runner up, berhak mewakili Provinsi Kepri untuk bertanding di Zona Sumatera pada akhir November ini. Effendi, Sekretaris YSK 757 ketika dikonfirmasi Senin (11/11) mengatakan, dengan kesuksesan YSK 757 menjuarai Zna Provinsi Kep-

ri, maka tim kebanggaan masyarakat Karimun tersebut bisa dipastikan selangkah lagi untuk melenggang ke Jakarta, setelah itu baru bisa masuk ke Divisi III Liga Amatir PSSI U-21. Dengan kekuatan yang ada saat ini, kata Effendi, maka pihaknya merasa optimis, tim yang didominasi putra asli Kabupaten Karimun itu bisa melenggang ke babak berikutnya. "Kalau dilihat dari kekuatan pemain yang ada sekarang, maka kami optimis kita bisa melangkah dengan baik ke tahap selanjutnya," ucap Effendi. Secara terpisah, Ketua PSSI Cabang Kabupaten Karimun, Yusrial Mahyuddin juga berkeyakinan yang

DOK

PEMAIN YSK 757 (biru) berebut bola dengan pemain PS Putra Kundur pada laga Kompetisi Divisi 3 U-21 Liga Indonesia XVIII Tahun 2013 di Stadion Mini Tanjungbatu Kundur, beberapa waktu lalu.

sama, dirinya juga merasa optimis kalau tim YSK 757 bakal bisa mengharumkan nama Kepril khususnya nama Karimun untuk berlaga di tingkat nasional dengan masuk Divisi III Liga Amatir PSSI U-21. "Bukan hanya optimis, malahan dalam waktu dekat kita akan mengusulkan Kabupaten Karimun menjadi tuan rumah kompetisi Divisi III Liga Amatir PSSI U-21 untuk zona Sumatera. Kita berharap bisa jadi tuan rumah yang baik, mudah-mudahan kita mampu," ujar Mahyuddin dengan nada optimis. Ketua PSSI Kepri Endi Maulidi menambahkan, dengan berakhirnya pertandingan antara Tim YSK 757 melawan PS Tanjungpinang, maka kedua kesebelasan tersebut berhak mewakili wilayah Sumatera untuk berlaga pada minggu ketiga di November ini. "Mudah-mudahan kedua tim bisa bermain dengan baik," ujarnya. Pertandingan tersebut ditutup Bupati Nurdin Basirun. Dalam kesempatan itu, Nurdin merasa bangga kompetisi berlangsung sukses dan lancar. Apalagi, salah satu tim kebanggaan Karimun yakni YSK 757 bisa mewakili Sumatera untuk berlaga memperebutkan tiket menuju Divisi III Liga Amatir PSSI U-21. (ham)

ya Melayu. "Kita mengharapkan bisa melestarikan budaya Melayu seperti lomba sampan dayu-

ng, kebiasaan orang Melayu zaman dahulu. Permainan Jong yang dahulunya permainan anak raja. Lomba me-

nambat itik, melepas itik ke tengah laut dan peserta beramai-ramai menangkap itik tersebut. Ini merupakan sua-

tu permainan yang telah lama dilakukan oleh orang zaman dahulu," ukata Effiyar M Amin.***

Diktim dan Bandara Juara Futsal BP Batam BATAM (HK) — Tim putra Direktorat Pemukiman Lingkungan dan Argibisnis (Diktim) Badan Pengusahaan (BP) Batam dan tim putri Bandara Hang Nadim berhasil menjuarai Turnamen Futsal One Day BP Batam 2013 yang bertempat di Famili Arena Batam Center, Sabtu (9/11). Di babak final, tim Ditkim mengalahkan tim RSBP. Di tempat ketiga tim putra Bandara dan diposisi

keempat tim Biro Umum. Dengan demikian Tim Ditkim atau "the Kimz" berhasil meraih trofi bergilir Kepala BP Batam dan piala tetap. Sedangkan pada final putri, tim Bandara mengalahkan tim Direktorat Lahan. Posisi ketiga diraih tim Panzer (gabungan Biro Keuangan/Kepegawaian), serta di posisi keempat ditempati oleh tim putri Biro Umum. Acara tersebut diadakan

dalam rangka untuk memperingati Hari Bakti BP Batam yang ke 42 dengan tema 'Kita Tingkatkan Sportifitas, Kesehatan & Jiwa Sosial Pecinta Olahraga Futsal Melalui Futsal Turnamen' yang diadakan khusus untuk seluruh Karyawan di lingkungan kerja BP Batam. Turnamen diikuti oleh 16 tim, dengan 12 tim putra yang terbagi dalam 4 grup dan 4 tim putri yang terbagi dalam 2 grup de-

ngan sistem setengah kompetisi. Sekitar 600 penonton yang kebanyakan para karyawan BP Batam beserta keluarganya serta masyarakat menyaksikan turnamen dari awal hingga selesai. Turnamen Futsal BP Batam 2013 ini tujuannya adalah sebagai salah satu upaya menjalin silaturahmi, kebersamaan dan persahabatan antarseluruh karyawan BP Batam. (r)

Tim Bridge Kepri Gagal Penuhi Target International Bridge Tournament 10 BATAM (HK) — Para atlet Kepri gagal memenuhi target Pengprov dalam ajang Internasional Bridge Tournament 10 Governour Kepri Cup di Hotel Golden View yang digelar selama tiga hari 8 -10 November 2013. Bahkan atlet Kepri hanya berada di urutan ke enam dalam turnamen bergengsi itu. "Traget kita empat besar, ternyata kita berada di posisi ke enam," kata Ketua Pengrov Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi) Kepri, Rusliden Hutagaol usai penutupan acara Internasional Bridge Tournament 10 di Golden Prawn, Minggu (10/11) malam. Dalam ajang tersebut, keluar sebagai juara adalah

tim Thailand yang sebelumnya tidak diperhitungkan. Tim Thailand yang diwakili Bangkok Festival turun dengan para pemain Wanchai Danwachira, Kirawat Limsinsopon, Kridsadayut Plengsap dan Patnarin Kitchakarn. Tim tersebut berhasil mengumpulkan 95.47VP, unggul jauh dari peringkat2 Djarum Black (Kamto, Anthony Soebroto, Santoso Sie dan Agus Kustrijanto) dengan 86.77VP. Persaingan sempat memanas ketika pada akhir sesi ke-6 Djarum Black mengambil alih pimpinan namun mereka takluk dari tuan ru m a h Kepri pada sesi pamungkas, sementara Bangkok

CMYK

DELMAWAN/HALUAN KEPRI

SALAH satu meja dalam Internasional Bridge Tournament 10 Governour Kepri Cup di Hotel Golden View, Batam, Minggu (10/11). Festival meraih kemenangan atas GABSI Senayan. Kedepannya, Pengrov Gabsi ingin melakukan evaluasi terkait kekalahan tersebut. Karena itu, Pengprov Gabsi Kepri akan memaksimalkan kualitas

atlet maupun iven pertandingan. "Sehingga lebih banyak lagi negara yang ikut, jika sekarang 14 negara tahun depan kita harapkan bisa 20 negara yang ikut," tukas Rusliden. (byu)

Editor: Didik, Layouter: M Fahrullazi


Iklan

Selasa, 12 November 2013

23


CMYK

Selasa, 12 November 2013

24

WAKIL Bupati Karimun Aunur Rafiq menemui pendemo di Kantor Bupati yang menuntut kenaikan UMK sebesar 50 persen.

Ragam Kegiatan Bupati dan Wabup Karimun BUPATI Karimun Nurdin Basirun foto bersama dengan Duta Besar Vatikan Untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi.

BUPATI Karimun Nurdin Basirun menyerahkan cinderamata kepada Duta Besar Vatikan Untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi dalam kunjungannya ke Kabupaten Karimun.

KARIMUN (HK)— Berbagai rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Bupati Karimun Nurdin Basirun bersama wakilnya, Aunur Rafiq tak lain adalah sebagai bentuk kebersamaan dalam melayani masyarakat. Mulai dari persoalan sosial dan sebagainya tetap dihadapi dengan baik. Belum lama ini, Bupati Karimun Nurdin Basirun menerima kunjungan Duta Besar Vatikan untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi. Kemudian menerima kunjungan muhibah dari Pemkab Siak Provinsi Riau. Dalam dua pertemuan tersebut sangat kental dengan keakraban. Selain itu mengunjungi Pasar Telaga Mas milik pihak swasta yang saat ini terbengkalai dan dijadikan sebagai pemukiman namun sangat tidak layak karena kumuh dan tidak terawat. Kemudian Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq menemui pendemo dari FSPMI yang menuntut kenaikan UMK sebesar 50 persen. Selain itu menghadiri acara penutupan pembina pramuka mahir tingkat lanjutan dan peserta karang pamitran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Karimun di Sungai Bati Kecamatan Tebing. Tak kalah pentingnya adalah orang nomor dua di Kabupaten Karmun ini menyerahkan bantuan kepada pengurus masjid di Desa Pongkar Kecamatan Tebing dalam acara Safari Jumat. Narasi: Gani Foto : Humas dan Protokoler Pemkab Karimun, Sarif

BUPATI Karimun Nurdin Basirun dan Duta Besar Vatikan Untuk Indonesia, Mgr Antonio Guido Filipazzi foto bersama para Forum Koodrinasi Pimpinan Daerah (FKPD).

BUPATI Karimun Nurdin Basirun meninjau Pasar Telaga Mas - Kolong Kecamatan Karimun yang kondisinya sangat kumuh dan tak terawat, sehingga saat ini dijadikan sebagai tempat pemukiman oleh para pendatang.

BUPATI Karimun Nurdin Basirun berdialog dengan salah seorang penghuni ruko terbengkalai di Pasar Telag Mas-Kolong

WAKIL Bupati Karimun Aunr Rafiq bertindak sebagai pembina dalam acara penutupan peserta pembina pramuka mahir tingkat lanjutan dan peserta karang pamitran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Karimun di Sungai Bati Kecamatan Tebing.

WAKIL Bupati Karimun Aunr Rafiq menyalami salah seorang peserta pembina pramuka mahir tingkat lanjutan dan peserta karang pamitran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Karimun di Sungai Bati Kecamatan Tebing.

WAKIL Bupati Karimun Aunur Rafiq menyerahkan bantuan WAKIL Bupati Siak, Alfedri, Bupati Karimun, Nurdin Basirun SEKDA Karimun, TS Arief Fadillah menyerahkan cinderamata kepada kepada salah satu pengurus masjid di Desa Pongkar dan Sekda Karimun, T.S Arief Fadillah (Kiri ke kanan) Wakil Bupati Siak, Alfedri dalam acara pertandingan sepakbola persahabatan di Satudion Badang Perkasa. Kecamatan Tebing dalam acara Safari Jum'at

FOTO bersama dalam pertandingan sepakbola persahabatan antara all star Kabupaten Karimun dengan tim Kabupaten Siak.

WAKIL Bupati Karimun Aunur Rafiq (baju batik) foto bersama dengan beberapa panitia dalam acara penutupan pembina pramuka mahir tingkat lanjutan dan peserta karang pamitran Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Karimun di Sungai Bati Kecamatan Tebing.

WAKIL Bupati Karimun Aunur Rafiq menemui para pendemo dari FSPMI di Kantor Bupati

CMYK

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: M Fahrullazi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.