Haluankepri 13mei14

Page 1

CMYK

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Selasa, 13 Mei 2014 13 Rajab 1435 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 13/5 TAHUN KE 13

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500,

KRITIK & SARAN: 085374539090

KPU Tetapkan Calon Anggota DPRD Kepri dan Tanjungpinang TANJUNGPINANG (HK) — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri dan KPU Kota Tanjungpinang menetapkan 45 calon anggota DPRD Kepri dan 30 calon anggota DPRD Kota Tanjungpinang, dalam rapat pleno terbuka penetapan suara partai dan calon anggota legislatif terpilih periode 20142019, Senin (12/5). KPU Kepri melak-

sanakan rapat pleno di kantornya di Jalan SM Amin, sedangkan KPU Tanjungpinang di Kantor Gubernur Kepri lama, Jalan Basuki Rahmat Tanjungpinang. Ketua KPU Kepri Said Sirajuddin membacakan total suara sah partai politik (parpol) hasil Pemilu Legislatif DPRD Kepri di tujuh dapil, yaitu ber-

jumlah 857.959 suara. Partai yang memperoleh suara terbanyak adalah Golkar dengan perolehan 156.141 suara, kemudian disusul PDI Perjuangan sebanyak 142.833 suara dan Partai Demokrat 109.918 suara. Kemudian, Partai Gerindra 71.417 suara, PAN 61.668 suara, Partai Nasdem 58.831 KPU Tetapkan Hal 7

Foto Diduga Pembunuh Dewi Beredar Penemuan Mayat Siswi SMK di Galang

DIKAWAL KETAT

Pariadi Liputan Batam

BATAM (HK) — Polisi masih menyelidiki siapa pelaku pembunuh Dewi Apriliani, siswi SMK Permata Harapan Batam, yang jasadnya ditemukan mengapung di perairan Pulau Peranton, Galang, Kecamatan Galang, Sabtu (10/5) lalu. Namun, kini beredar foto seorang pria bernama Asen. Ia diduga sebagai orang yang menghabisi nyawa model cantik itu.

Haluan Kepri mendapatkan foto Asen, melalui broadcast BlackBerry Messanger (BBM). Berikut isi broadcast BBM yang juga diterima sejumlah wartawan itu. "TOLONG SEBARKAN !! jika liat mobil Avanza warna silver BP 1586 YD". Seorang narasumber berinisial NT (28), mengakui juga mendapatkan broadcast BBM tersebut. NT di

Asen

Foto Diduga Hal 7

PR Kapolresta Barelang PLN Tunggu Panggilan Wako

Hal

9

SK Skorsing Suradji Dicabut

Hal

17

Bukan Urusan Kita "APAPUN yang kita lakukan, kita tidak akan pernah tahu apa yang tersimpan di hati seseorang, tentang apa yang mereka pikirkan sesungguhnya serta penilaian mereka terhadap kita. Urusan kita hanyalah pada apa yang tampak, sedang hati adalah dengan Allah." (Abu Bakar Shidiq)

Hendra S

BATAM (HK) — Kasus pembunuhan terus terjadi di Kota Batam. Dalam kurun seminggu saja, persisnya pekan lalu, ada tiga kasus pembunuhan yang terjadi di wilayah hukum Polresta Barelang. Semua pelakunya belum berhasil diungkap polisi. Elemen masyarakat mendesak polisi segera me-

nangkap pelaku pembunuhan. "Ini pekerjaan rumah (PR) Kapolresta Barelang," kata seorang tokoh masyarakat yang minta namanya dirahasiakan, kemarin. Adapun tiga kasus pembunuhan yang terjadi selama pekan kemarin, PR Kapolresta Hal 7

PRAPPERTA Gilas Fire Stone 3-0

BATAM (HK) — Tiga Komisioner KPU Batam, Muhammad Syahdan, Ahmad Yani dan Yudi Kornelis memenuhi panggilan penyidik Polda Kepri, Senin (12/5). Komisioner nonaktif tersebut menjalani pemeriksaan atas kasus dugaan pelanggaran pemilu di Batam. Syahdan dan Yani datang di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kepri di Nongsa Batam, hampir bersamaan sekitar pukul 09.30 WIB. Pagi itu, Syahdan turut didampingi pengacaranya Bali Dalo SH. Sementara Yudi Kornelis menyusul tidak lama kemudian. Yani mengatakan, siap menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik dan menghormati proses hukum. "Saya siap menjalani pemeriksaan ini," katanya. Kedatangan Syahdan dan Yani diikuti puluhan orang. Mereka menunggu di luar gedung Reskrim Polda Kepri, saat proses pemeriksaan berlangsung. Sementara itu, puluhan petugas dari Polda Kepri juga disiagakan dengan senjata gas air mata dan berjaga-jaga di dalam ruangan pemeriksaan. Hingga pukul 10.40 WIB, ketiga komisioner masih diperiksa penyidik pada ruangan berbedabeda. Belum ada keterangan resmi dari petugas.

Tiga Komisioner KPU Batam Penuhi Panggilan Polda

Dikawal Ketat Hal 7

KARIMUN (HK) — Pertandingan hari kedua Turnamen Bola Voli Haluan Kepri Karimun International 2014, Senin (12/5), di Gor Indoor Badang Perkasa Karimun, kembali menjadi tontonan menarik bagi warga Karimun. Kemarin, empat wakil dari Malaysia me-

Dewi Persik

Siapkan Syukuran

AGUNG/HALUAN KEPRI

PEMAIN Fire Stone terjatuh saat menerima service keras pemain PRAPPERTAKarimun.

PRAPPERTA Gilas Hal 7

Malam Ini, Thailand Tantang BPE

JAKARTA (HK) — Jika tak ada rintangan, Dewi Persik segera bebas dari Rutan Pondok Bambu, Rabu (14/5) esok Mei. Beberapa ritual pun telah dipersiapkan menanti kebebasan si goyang gergaji itu. Menurut sang ibunda, Sri Muna, putrinya itu akan menggelar syukuran bersama anak yatim. Selain itu, ia juga akan shalat syukur. "Terutama shalat syukur dan syukuran dengan anak yatim. Insya Allah keluar tanggal 14, tapi kita nggak tahu persis untuk jamnya,"

KARIMUN (HK) — Pertandingan seru dan menarik bakal tersaji saat tim Haluan Kepri yang bermaterikan pemain waria asal Thailand meladeni tim putra BPE Jakarta dalam penyisihan pool B Turnamen Volley Ball Haluan Kepri Karimun International 2014. Duel tim kandidat juara ini akan dihelat di Gor Indoor Badang Perkasa,

Siapkan Syukuran Hal 7

Malam Ini Hal 7

Wawancara dengan Ketua DPW PDIP Kepri

Soerya Efek dan Tawaran Menhan PEMILU legislatif 2014, merupakan tahun kesuksesan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Di level nasional, partai yang dipimpin Megawati Soekarno Putri ini, berhasil keluar sebagai pemenang, dengan raihan suara 18,95 persen. Tren kemenangan di level nasional juga diikuti oleh Provinsi Kepri. Dimana untuk Provinsi Kepri, PDIP juga berhasil keluar sebagai pemenang.

Soerya

Dari Kepri, PDIP berhasil mendudukkan sembilan kadernya di DPRD Provinsi Kepri dan delapan kader lainnya di Kota Batam serta tujuh kader lainnya di DPRD Kota Tanjungpinang, yang sekaligus mengantarkan kader terbaiknya menjadi Ketua DPRD di Batam, Tanjungpinang dan Provinsi Kepri. Tidak sampai disitu, PDIP Provinsi Kepri juga berhasil mengantarkan Dwi Ria Latifa sebagai legislator di senayan. Sehingga tidak berlebihan, jika banyak pihak menyebut kemenangan yang

diraih oleh PDIP, khususnya di Provinsi Kepri, selain disebabkan oleh faktor Jokowi efek, lebih dominan lagi disebabkan oleh faktor Soerya efek. Untuk mengetahui lebih jauh tanggapan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PDIP Provinsi Kepri, DR Soerya Respationo SH MH, yang juga Wakil Gubernur Provinsi Kepri, terkait raihan yang diperoleh PDIP Kepri pada pemilu 9 April lalu, berikut petikan wawancaranya dengan wartawan Haluan Kepri, Aldi Samjaya, beberapa waktu lalu. Soerya Efek Hal 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Girindrabrahma


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.