Haluankepri 14okt14

Page 1

CMYK

Selasa, 14 Oktober 2014 19 Dzulhijjah 1435 H

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

TERBIT 24 HALAMAN, NO 14/10 TAHUN KE 13

HARGA ECERAN Rp2.500,

Website: www.haluankepri.com

KRITIK & SARAN: 085374539090

Basko Hibahkan Lahan Bangun Gedung IKMR Rapimnas IKMR, IWMR, dan IPWR se-Provinsi Riau

HALUAN RIAU

KETUA IKMR Basrizal Koto membuka Rapim IKMR di Grand Central Hotel Pekanbaru, Minggu (12/10).

PEKANBARU (HK) — Ketua Umum Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Provinsi Riau, H Basrizal Koto, akan menghibahkan sebidang tanah untuk pembangunan Gedung IKMR dan Ikatan Wanita Minang Riau (IWMR) Provinsi Riau. Rencana mulia itu disampaikan Basrizal Koto saat memberikan sambutan pada pembukaan Rapat Pimpinan (Rapim) IKMR Provinsi Riau, yang dige-

lar di Grand Central Hotel Pekanbaru, Minggu (12/10). "Akan kita bangun suatu gedung untuk IKMR dan IWMR. Saya telah siapkan sebidang tanah seluas 5.000 meter persegi," ujar Basko, panggilan akrab pengusaha Riau itu. Menurutnya, lahan tersebut akan digunakan sebagai gedung pertemuan dan perkantoran. "Biasa juga dipakai untuk kegiatan seremonial

IKMR dan IWMR lainnya," ujar Basko, yang disambut tepuk tangan. Lebih lanjut dijelaskan bos Haluan Media Group yang baru saja merayakan ulang tahun ke-55 pada Sabtu (11/10) kemarin, bahwa sebagai organisasi masyarakat yang besar dan disegani, diharapkan segenap anggota IKMR memiliki jiwa keikhlasan dalam mengemban amanah untuk mengangkat harkat martabat orang Minangkabau di Provinsi Riau.

"Sesuai filosofi IKMR, bagi seorang intelektual bantu dengan pemikiran, yang kuat secara ekonomi bantu dengan materi. Sedangkan yang tidak kuat secara ekonomi, silahkan perkuat IKMR dengan caranya. Yang penting, jiwa ikhlas jangan hilang dari diri anggota IKMR," kata Basko. Dalam rapim kali inipun, Basko berharap agar menghasilkan suatu rekomendasi penting untuk persiapan pelaksanaan Musyawarah Besar Basko Hibahkan Hal 7

Dari Kasus Penggerebekan Gudang Solar yang Berujung Bentrok

Noldi Cs Ditetapkan Tersangka BATAM (HK) — Polda Kepri menetapkan lima orang sebagai tersangka dalam kasus penggerebekan gudang solar yang berujung bentrok di depan Perumahan Cipta Asri, Kecamatan Sagulung, Kota Batam, 21 September 2014 lalu. Dari kelima tersangka itu, salah satunya adalah Noldi, Komisaris PT Bintang Abadi Sukses (BAS).

Pariadi Liputan Batam "Tersangkanya mulai dari pengambil solar bersubsidi dari SPBU, penjaga gudang, pengelola gudang, hingga perusahaan penyalur BBM tersebut ke industri. NC (Noldi) ditetapkan sebagai tersangka, ia merupakan Komi-

saris PT BAS dan juga penyandang dana aksi ilegal tersebut," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kepri, Noldi Hal 7 Cs

DERMAWAN/HALUANKEPRI

Sekretaris PPIH Debarkasi Batam, Drs. H. Mazdjad menyalami JH Kloter 4 saat prosesi penyambutan jamaah di Asrama Haji Batam, Senin (13/10).

Kloter 4 Pulang dengan Utuh BATAM (HK) — Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H. Rosman Malomo dan sejumlah pejabat menyambut hangat kedatangan jamaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 4 di Aula Kedatangan Asrama Haji Batam, Senin (13/10). Kloter 4 merupakan jamaah asal Kabupaten Inhil yang berjumlah sebanyak 450 jamaah. Jamaah ini tiba di Bandara Hang Nadim Batam sekitar pukul 11.25 WIB atau cepat 10 menit dari jadwal yakni

pukul 11.35 WIB. Sebelumnya, saat tiba di Bandara Hang Nadim Batam, jamaah juga disambut oleh Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Debarkasi Batam, Drs.H Marwin Jamal dan istri. Saat kedatangan tersebut, seluruh jamaah mendapat layanan kesehatan berupa pemeriksaan suhu tubuh melalui thermal scanner dan setelah melalui proses imigrasi di bandara, jamaah haji langsung Kloter 4 Hal 7

Indah Dewi Pertiwi

Tak Mudah Jatuh Cinta JAKARTA (HK) — Kedekatan Indah Dewi Pertiwi (IDP) dengan musisi Piyu terus menjadi perbincangan hangat. Meskipun kedua pihak telah menegaskan bahwa tak ada hubungan asmara, namun publik tetap penasaran. Kali ini, ketika kembali disinggung soal kedekatan dengan Piyu, IDP Tak Mudah Hal 7

Belum Ganggu Hal 7

DERMAWAN/HALUAN KEPRI

TERSANGKA BBM — Lima tersangka hasil penyelidikan gudang solar ilegal di Tembesi, Batam diekspose oleh penyidik Polda Kepri, di Mapolda Kepri, Senin (13/10). Satu dari lima tersangka itu adalah Komisaris PT Bintang Abadi Sukses (BAS).

25 Ton Bawang Merah Disita KARIMUN (HK) — Jajaran Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai Khusus Kepri (Kanwil DJBC Khusus Kepri) menangkap Kapal Motor (KM) Ayu, yang mengangkut sekitar 25 ton bawang merah asal Kuala Linggi, Malaysia. Bawang merah tanpa dokumen atau alias ilegal itu hendak dibawa ke Dumai, Provinsi Riau. Kepala Bidang Penindakan dan Sarana Operasi Kanwil Ditjen Bea Cukai Khusus Kepri, R Evy Suhartantyo, dalam keterangan persnya di Kanwil BC Kepri, MeraL, Senin (13/10) mengatakan, kapal tersebut ditangkap di sekitar perairan Raleigh, Kamis (9/10) sekitar pukul 19.15 WIB. Menurut Evy, kapal tersebut ditangkap kapal patroli BC dengan nomor lambung BC 10001 dengan komandan patroli Miskal Arif. Kapal Patroli BC mencegat dan menarik kapal tersebut ke Tanjung Balai Karimun, karena muatan berupa bawang merah impor tidak dilengkapi dokumen pelindung dan manifest. Evy menerangkan, bawang impor tersebut termasuk barang larangan pembatasan yang tata niaga im-

Butuh Kemenangan

BERLIN (HK) — Juara dunia Jerman tengah mencari jalan untuk kembali ke jalur kemenangan kala menjamu Republik Irlandia, Rabu (15/10) dini hari. Sebelumnya Der Panzer memang harus kehilangan muka, setelah takluk 0-2 di markas Polandia.

pornya diatur secara khusus oleh Kementerian Perdagangan. "Impor bawang merah diatur untuk melindungi petani dalam negeri. Kami dari Bea Cukai berkewajiban mencegah masuknya bawang impor ilegal dari luar negeri," ucapnya. Berdasarkan pengakuan nakhoda, ungkap Evy, bawang impor yang diangkut kapal tersebut sekitar 25 ton atau senilai Rp500 juta, dengan asumsi harga per kilogram sebesar Rp20.000. "Perbuatan penyelundupan 25 Ton Hal 7

Butuh Hal 7 Kemenangan

Rabu (15/10) 01:45 WIB

Haluan Kepri SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: M. Fauzi


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Haluankepri 14okt14 by haluan kepri - Issuu