Haluankepri 15jan14

Page 1

CMYK

KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Website: www.haluanmedia.com

Rabu, 15 Januari 2014 13 Rabiul Awal 1435 H

085265487888

TERBIT 24 HALAMAN, NO 15/1 TAHUN KE 12

Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.500,-

Bensin

Latma Multilateral Komodo 2014

Diikuti 17 Negara BATAM (HK) — Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) bersama tentara dari 17 negara sahabat di ASEAN dan ASEAN plus, kembali akan menggelar Latihan Bersama (Latma) Multilateral Komodo 2014. Latihan bersama ini akan fokus pada kegiatan non-warfighting exercise, berupa latihan penanggulangan bencana (Disaster Relief Operation). Adapun 17 negara yang akan ikut berOctavian partisipasi dalam Latma Multilateral Komodo 2014, yaitu dari 10 negara ASEAN adalah Indonesia, Brunei, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam. Serta ditambah tujuh negara ASEAN plus, yaitu Cina, India, Jepang, New Zealand, Rusia, South Korea dan Amerika Serikat. Kerja sama militer bidang latihan ini di bawah payung ASEAN Defence Ministry Meeting (ADMM). Tema yang diusung dalam latma ini adalah "Kerjasama Untuk Menjaga Stabilitas Kawasan (Cooperation for Stability)".

1 Liter Rp10 Ribu Premium Langka di Kundur KUNDUR (HK) — Bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis premium atau bensin sejak dua hari belakangan langka di Kundur, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepri. Saat ini, harga bensin dibandrol Rp10 ribu per liter.

Diikuti 17 Hal 7

Abdul Gani Liputan Batam

Alika

Mau Berhijab saja

JAKARTA (HK) — Solois Alika baru saja kembali dari Tanah Suci usai menjalankan ibadah umroh. Pengalaman menarik apa yang didapatkan Alika dari perjalanan spiritualnya itu? Ditemui usai mengisi acara di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (14/1), Alika menceritakan soal perjalanan umrohnya bersama keluarga. Tak hanya menjalankan

Mau Berhijab Hal 7

Ratusan Karyawan PT Sentek Mogok

Hal

9

Hermawan Dituntut 5 Tahun Penjara

Hal

17

Haripinto Berkibar, Richard Geser Jasarmen BATAM (HK) — Haluan Kepri kembali merilis calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari daerah pemilihan Kepri dalam program "Jika Pemilu Legislatif Hari Ini". Enam nama masih ditampilkan berpeluang duduk di Senayan sebagai senator. Berdasarkan Tim Haluan Kepri tentang pergerakan calon DPD RI selama Desember-Januari, keberadaan calon DPD RI, Haripinto Tanuwidjaja memberi

Rendah Hati JANGAN pernah menganggap dirimu hebat. Tetaplah rendah hati, karena dengan seperti itu rezeki akan menghampirimu. Jangan menunggu seseorang untuk menyelesaikan masalahmu, jadilah dewasa dengan menyelesaikannya sendiri. (lpc)

"Gila, naiknya bensin (premium, red) mencekik leher kami," kata Kamisah, salah seorang warga Kundur, menyampaikan keluhannya, Selasa (14/1). Petani karet itu menyebut para pengecer premium di Kundur, tidak berperikemanusiaan. Soalnya, mereka mengambil keuntungan berlipat ganda. "Mayoritas pekerjaan warga di sini bertani dan buruh kasar. Bensin menjadi kebutuhan saya, karena setiap hari harus pergi ke kebun yang jaraknya dari rumah lebih dari 5 kilometer," ujar Kamisah.

Keluhan serupa juga disampaikan warga Kundur lainnya. Dengan kelangkaan dan mahalnya harga premium, dia minta Pemerintah Kabupaten Karimun mau mencarikan solusi. "Masa dibiarkan kita warga miskin ini. Tolong lah bantu kami," kata pria yang tak mau namanya ditulis di koran. Tentang melambungnya harga beli premium, warga tadi berharap Pemerintah Kabupaten Karimun mau turun tangan. "Kan sudah ditetapkan harga bensin itu sebenarnya Rp7.200 ukuran satu botol air mineral, tapi oleh pengecer ternyata dijual Rp7.500. Sekarang dijual

Bensin 1 Liter Hal 7

kejutan. Pria yang akrab disapa HP ini pamornya kian moncer dan berkibar. Sementara itu Richard Pasaribu mulai menggeser dominasi Djasarmen Purba yang selama ini dinilai kandidat kuat duduk di Senayan. Sedangkan Hardi S Hood, Zulbahri, Mohammad Nabil dan Rahmansyah Ramadhany (Dhany Ismeth) terus bergerak dan makin intens menggarap pemilih. Haripinto Berkibar Hal 7

Kapal Roro Nyaris Tenggelam KAPAL Roro KM BJL Line 1 nyaris tenggelam di dermaga 107 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (14/1). ANTARA

JAKARTA (HK) — Kapal Roll-on Roll-off (RoRo) Bangka Jaya Line 1 nyaris tenggelam di Pelabuhan Tanjung Priok, Selasa (14/1) dinihari. Kapal yang akan berlayar menuju Pangkal Balam, Bangka Belitung, itu memuat 44 kendaraan. Berdasarkan data yang diterima, kapal Bangka Jaya Line 1 mengangkut 6 kendara-

an besar, 22 kendaraan sedang, 13 kendaraan kecil, dan 2 sepeda motor. Di dalam kapal berbobot 2.555 gross tonnage (GT) itu juga turut menumpang 26 sopir, 16 kernet, 20 penumpang, dan 23 kru. Semua penumpang berhasil selamat, namun kendaraan-kendaraan tersebut masih terjebak di dalam lambung kapal.

Kepala Bidang Keselamatan Wilayah Kesyahbandaran Tanjung Priok, Purgana, mengatakan nasib muatan kapal itu ditentukan dalam rapat yang akan digelar otoritas pelabuhan. Namun dia memastikan kendaraan dan muatan lain akan diangkat. Petugas akan membuka Kapal Roro Hal 7

CR7 Kalahkan Messi ZURICH (HK) — Bintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo berambisi meraih tofi Ballon d'Or tahun 2014 atau ketiga. Hal itu diungkapkan pemain Real Madrid ini usai menerima penghargaan Ballon d'Or keduanya (2013) dalam gala dinner di markas FIFA di Zurich, Swiss, Selasa (14/1) dinihari WIB. CR7 (sebutan Cristiano Ronaldo) dinyatakan pemenang oleh FIFA setelah mengumpulkan 27,99 persen suara, mengalahkan Lionel Messi dengan 24,72 persen suara, dan Franck Ribery 23,26 persen suara. Kemenangan Ronaldo sendiri, tak lain karena penampilan impresifnya selama 2013 dengan mencetak 69 gol. Berbeda dengan Messi yang hanya mencetak CR7 Kalahkan Hal 7

Cristiano Ronaldo

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda, Grafis: Dimas


Ekonomi PEMBANGUNAN ekonomi dibidang pertanian merupakan suatu keharusan. Jika kita menempatkan tiga esensi antara sandang (pakaian), pangan (makanan) dan papan (perumahan), maka unsur yang tidak mungkin tidak ada adalah ketersediaan pangan atau makanan. Oleh sebab itu, dengan tingkat pertumbuhan penduduk dunia yang terus meningkat yang menurut catatan: http://www.worldometers.info/ world-population/, di Januari 2014 (setiap detik bertambah satu orang), dan saat ini berjumlah 7,2 miliar. Padahal menurut catatan Worldometers (Real time world statistics)-2014, penduduk dunia di tahun 1804 (1 miliar), tahun 1927 (2 miliar), tahun 1960 (3 miliar), tahun 1974 (4 miliar) tahun 1987 (5 miliar) dan 1999 (6 miliar). “Global burden on demographic growth” ini

Rabu, 15 Januari 2014

“Agro-Economy” Penguatan di Ekonomi Bisnis Pertanian akan terus meningkat, sedangkan peningkatan kuantitas populasi dunia akan terus menekan sisi ekologis dari aspek konversi lahan dari pertanian untuk industri, berubahnya lahan pertanian yang subur ke pengembangan sector pariwisata dan sector property lain seperti perumahan, berbagai infrastruktur ekonomi, fasilitas umum dan utilitas sosial lainnya. Sektor pertanian harus terus menjadi komoditas primadona apalagi Indonesia yang identik dengan negara pertanian (agricultural state). Revitalisasi di sector pertanian menjadi mutlak. Dalam sejarah pembangunan pertanian, kita sangat familiar dengan terminologi revolusi pertanian.

DR H Syamsul Bahrum (PhD) syamsulbahrum007@gmail.com Suatu strategi moderniyang dapat menekan laju sasi di sector pertanian inflasi nasional yang diseyang mengtransformasibabkan oleh “imported inkan dari praktek perflation”adalah mengurangi tanian tradisional-subimpor konsumsi. Mampu sisten dan non-produktif menekan impor yang juga ke model pertanian momembawa aspek positif deren yang berorientasi pada transaksi perdagangekspor dalam bentuk an export-import juga akan industry pertanian (agmengurangi ketergantungSyamsul ro-industry) dan dikeloan pasar konsumsi dalam la dengan manajemen moderen negeri atas produk luar negeri. (agro-business). Jika kita meru- Jika pelemahan Rupiah aras juk pada kiris ekonomi dunia valuta asing disebabkan factor 1997/1998, 2005/2008 dan 2012/ lain, naiknya kinerja ekspor juga 2013-sekarang, seharusnya kita akan ditentukan oleh kemamdapat dijadikan pelajaran (les- puan peningkatan kapasitas prosons learned), bahwa salah satu duksi (pertanian) dalam negeri

untuk ekspor (sisi positif penguatan valuta asing) yang tentunya kita mengekspor karena surplus produksi setelah mampu meswasembadakan kebutuhan dalam negeri. Pemerintah dan seluruh pemangku pembangunan di sector pertanian harus memiliki strategi jitu untuk memajukan bidang pertanian yang juga diharapkan memiliki keterkaitan kedepan dan kebelakang (forward and backward linkages) dengan sector industry, perdagangan dan sector-sektor relevan stratejik lainnya. Untuk mengusahakan sector agrikultur secara komersial, maka harus ada ketersediaan lahan produktif dan optimalisasi lahan non-produktif. Kebijakan subsidi dan insentif

4 Investor Lirik Kawasan Tepi Laut TANJUNGPINANG (HK) — Pemerintah Kota Tanjungpinang menyiapkan 80 hektar (ha) lahan di kawasan Tepi Laut untuk empat investor yang akan menanamkan investasinya di Kota Tanjungpinang. Zulfikar Liputan Tanjungpinang “Sudah ada empat orang yang tertarik untuk menanamkan investasinya di Tanjungpinang,” ujar Walikota Tanjungpinang Lis Darmansyah kepada Haluan Kepri, Senin (13/1). Namun Walikota masih enggan mengungkapkan empat investor yang ia maksud. “Siapa orangnya, belum bisa lah saya sebutkan. Tapi yang jelas, sekarang kita sedang mempersiapkan site plannya. Lebih lanjut, silahkan tanyakan langsung ke Pak Wai (Almazuar Amal,red), sebab beliau yang menyiap-

kan semuanya,” ujarnya. Dihubungi via telepon, Kepala Dinas Tata Kota, Kebersihan, Pertamanan, dan Pemakaman Kota Tanjungpinang Almazuar Amal menyebutkan, saat ini Site Plan pengembangan kawasan tersebut sedang dikerjakan. “Nanti jika sudah selesai akan kita serahkan ke investor untuk dikaji dan didiskusikan lebih lanjut,” ujarnya. Almazuar juga menjelaskan, Pemko Tanjungpinang menyiapkan areal tanah dan memberikan gambaran luas lahan yang akan digunakan untuk investasi. “Kita menyiapkan 80 hektar lahan. Jadi masing-masing investor akan mendapatkan 20 hektar lahan

ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

KAWASAN Tepi Laut yang akan dikembangkan oleh Pemerintah Kota Tanjungpinang telah dilirik empat investor yang masingmasing akan mendapatkan 20 hektar. Foto diambil Selasa (14/1). untuk investasi,” paparnya. Saat ditanya lebih lanjut mengenai kawasan mana sa-

ja yang dijadikan tempat investasi, Almazuar mengatakan, “Saya sedang berada

di luar kota. Besok (hari ini, red) akan saya jelaskan lebih lanjut,” janjinya. ***

2

juga masih diperlukan, bahkan di Negara majupun, para pengusaha besar diberi insentif berproduksi bahkan diproteksi. Sektor pertanian yang moderen juga membutuhkan peningkatan kapasitas dibidang penelitian misalnya dalam menemukan varietas padi baru, tanaman yang tahan akan perubahan klimatologi, kebal atas hama dan berbagai penyakit, dan berbagai kemajuan sains dan teknologi dalam pertanian lainnya. Pengembangan ekonomi pertanian juga membutuhkan ketersediaan infrastruktur terutama akses dari pusat produksi ke pasar komersial, ketersediaan irigasi, mekanisasi dan tentunya proses produksi paska panen (post-harvest management system) dan penguasaan pasar potensial (captive markets). Insya Allah kita memahaminya.

CIMB Group Tambah Modal Baru Rp13,1 T JAKARTA (HK) — Dalam rangka memperkuat posisi modalnya, CIMB Group hari ini mengumumkan rencana penerbitan 500 juta saham baru setara 6,08 persen modal saham perusahaan menyusul transaksi penempatan langsung melalui proses penawaran terbatas (accelerated book-build private placement). Saham baru tersebut akan diterbitkan dengan harga 7,10 ringgit Malaysia per saham atau 2 persen di bawah harga rata-rata tertimbang volume (volume weighted average price) saham yang diperdagangkan pada Jumat, 10 Januari, senilai 7,26 ringgit Malaysia. Perolehan seluruhnya dari penerbitan saham baru akan mencapai 3,55 miliar ringgit Malaysia atau setara Rp13,1 triliun (Rp3.688/Ringgit Malaysia). “Kami sangat senang bahwa dalam waktu singkat ber-hasil menghimpun dana dari Common Equity Tier I (CET1) dalam jumlah besar guna memperbesar modal. Meski kami selalu berupaya agar kegiatan operasional perusahaan berjalan dengan modal optimal, turun drastisnya nilai Rupiah sepan-

jang 2013 membuat terkendalanya rencana akumulasi modal kami,” ucap Group Chief Executive, CIMB Group Dato’ Sri Nazir Razak dalam keterangan tertulisnya, Selasa (14/1). “Kami langsung mengambil langkah untuk mereposisi modal demi menjaga laju pertumbuhan usaha,” sambungnya. Menurut Nazir, dengan emisi baru ini, CET1 CIMB Group per 30 September 2013 naik dari 8,2 persen menjadi sekitar 9,7 persen. Penempatan equity baru perusahaan dilakukan kepada investor dalam dan luar negeri di perdagangan hari Senin, dan sepanjang hari kerja itu perdagangan saham perusahaan di Bursa Malaysia ditangguhkan (suspended). Jumlah pesanan yang masuk melebihi penawaran, sehingga CIMB menaikkan volume saham sebanyak 25 persen dari 400 juta menjadi 500 juta saham. “Kami puas melihat banyaknya investor lokal dan mancanegara yang mendukung langkah emisi CIMB, sehingga penjualan hanya sedikit di bawah harga pasar terkini,” tambahnya. (oke)

Editor: Nana Marlina, Layouter: Zikri


CMYK

CMYK

Rabu, 15 Januari 2014

3

Beli Motor Dapat Mobil KARIMUN (HK) — PT Semesta Abadi Motor Tanjungbalai Karimun bagi-bagi hadiah kepada konsumennya. Pembelian motor periode 1 Januari-30 Juni 2014 berkesempatan mendapatkan satu unit mobil Toyota Ayla yang akan diundi pada 5 Juli 2014. Abdul Kodir Liputan Karimun

Karaoke 2 Jam Hanya Rp95 Ribu BATAM (HK) — Bagi kawula muda maupun keluarga pecinta musik yang ingin menyalurkan bakat menyanyinya, kini di pusat perbelanjaan Nagoya Hill sudah hadir Genesis Resto & Family Karaoke. Genesis Resto & Family Karaoke dalam spesial promonya menawarkan paket berbiaya Rp95 ribu, dapat menikmati karaoke dua jam, snack kentang goreng ditambah 1 porsi sosis dan 2 botol minuman teh sosro. Manager Genesis Resto & Family Karaoke Yanto, menyebutkan paket ini berlaku setiap Senin-Jumat. "Dengan mengambil paket ini, pelanggan diuntungkan, karena lebih hemat," ujar Yanto, Selasa (14/1). Genesis Resto & Family Karaoke letaknya sangat strategis, di tengah-tengah pusat perbelanjaan Nagoya Hill. Sehingga pengunjung yang penat berbelanja, bisa bersantai menikmati aneka makanan sembari bernyanyi. Genesis Resto & Family Karaoke berada Food Street No 11 lantai dasar Nagoya Hill. Beroperasi setiap hari dari pukul 11.00 - 24.00 WIB. Selain paket promo di atas, Genesis Resto & Family Karaoke juga menghadirkan menu kreasi terbaru atas inisiatif chefnya. Aneka menu yang dihadirkan yaitu nasi goreng, chicken cheese burger, orange juice, lemon tea dan aneka menu lainnya dengan harga spesial. Tidak ketinggalan, bagi Anda yang ingin merayakan pesta kecil seperti ulang tahun, arisan, atau lainnya, Genesis Resto & Family Karaoke menawarkan peket Ulang Tahun yang bekerjasama dengan perusahaan pembuat cake ternama yaitu TAKAdeli. Cukup membayar Rp528 ribu, bisa karaoke 3 jam di ruangan Vip yang dilengkapi TV LED 32 inchi dan TV LED 47 inchi dengan suguhan 1 cake ultah, 2 porsi besar mie goreng plus kerupuk udang, 3 porsi kentang goreng dan 12 botol teh sosro dengan ketentuan dan syarat yang berlaku. Ganesis Resto & Family Karaoke memiliki fasilitas yang menawan dan menarik, dengan desain interior yang terbaru, dilengkapi sound berkelas dan ruangan full Ac. Terdapat 17 room karaoke di antaranya 3 room VIP yang dilengkapi toilet di dalamnya, ditambah 14 room standard dengan kapasitas yang berbeda beda. Untuk memuaskan pelanggan, Genesis juga menyediakan fasilitas WiFi, ditambah fasilitas layar TV LED 32 inchi, mic wireless, fasilitas touch sreen. "Fasilitas high tech, suasana nyaman dan akan menjadikan waktu santai anda lebih enjoy," papar Yanto. Genesis Resto & Family Karaoke telah mengupgrade ruangan-ruangan, sehingga lebih modern, menghadirkan lebih dari 70 ribu koleksi lagu pop, rock barat, mandarin, korea, jepang hingga dangdut dan lagu daerah. (cw88)

Kesempatan ini terbuka bagi seluruh konsumen PT Semesta Abadi Motor. "Setiap konsumen yang membeli motor mendapatkan kupon undian dengan kelipatan Rp1 juta. Kesempatan ini berlaku untuk pembelian secara cash maupun kredit," ujar Wati, penanggung jawab dealer, Selasa (14/1). Dikatakan Wati, selain hadiah utama yang begitu fantastis, pihaknya, juga menawarkan hadiah-hadiah lainnya, seperti 1 unit motor Beat F1, 1 unit Revo Fit, 8 unit kulkas dua pintu, 8 unit handphone, 8 unit mesin cuci, dan 8 unit tv 32. "Pencabutan hadiah akan dilakukan pada 5 Juli di Coas-

tal Area. Selain itu, PT Semesta Abadi Motor juga menawarkan kemudahan bagi konsumen yang membeli motor tipe tertentu dengan potongan langsung hingga Rp500 ribu," papar Wati. Dikatakan Wati, program berhadiah fantastis merupakan pertama kalinya digelar PT Semesta Abadi Motor. Hal ini dilakukan sebagai apresiasi kepada konsumen, yang mana sejauh ini disambut antusias. Pembelian secara kredit sangat mudah, prosedur dan cicilan ringan. Promo undian ini berlaku juga di Plaza Elektronik, Auto Mobil 2008 dan Mega Motor. Kunjungi PT Semesta Abadi Motor yang beralamat di Jl Baran III No 7-8-9. Atau hubungi marketing di 0777 368 678 atau 0812 7001 4080. ***

ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

KARYAWATI PT Semesta Abadi Motor memperlihatkan motor Beat F1 yang dijual di dealer tersebut. Pembelian sepeda motor berkesempatan mendapat hadiah satu unit mobil yang akan diundi 5 Juli mendatang.

Harga Cabai Merah Meroket Jelang Imlek

ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

HARGA cabai merah di Pasar Baru Tanjungpinang naik dari Rp42 ribu menjadi Rp54 ribu per kilogram menjelang perayaan Imlek.

TANJUNGPINANG (HK) — Seperti sudah menjadi tradisi, menjelang hari-hari besar, harga kebutuhan pokok selalu mengalami kenaikan. Seperti yang terpantau, Selasa (14/1) di Pasar Baru Tanjungpinang. Mendekati perayaan Imlek, harga sejumlah kebutuhan pokok seperti cabai merah dan cabai rawit mengalami kenaikan yang cukup signifikan. "Cabai merah naik. Sekarang Rp54 ribu per kilogram (kg), sebelumnya Rp42 ribu per kg. Cabai rawit juga naik dari Rp28 ribu menjadi Rp38 ribu per kg," ujar Eli, pedagang di Pasar Baru Tanjungpinang,

Selasa (14/1). Menurut Eli, kenaikan harga tersebut sudah berlangsung seminggu terakhir. Karena terjadi kenaikan, penjualan tidak terlalu bagus, untung yang didapat pedagang juga berkurang. "Karena harganya tinggi, penjualan tidak banyak. Saya saja cuma menaikkan Rp2 ribu dari harga agen. Daripada tidak berputar barang saya," tuturnya. Selain harga cabai yang meroket, harga komoditi lainnya juga turut mengalami kenaikan. Berdasarkan pantauan Haluan Kepri, harga tomat sayur Rp16 ribu naik dari sebelumnya Rp14 ribu per kg, kubis naik menjadi Rp10 ribu dari Rp4 ribu per kg.

Meski ada sejumlah produk yang meroket, harga bawang merah asal Jawa mulai mengalami penurunan dari Rp40 ribu menjadi Rp32 ribu per kg. Bawang merah asal India menjadi Rp16 ribu dari Rp18 ribu per kg. Zubaidah, warga Jalan Wiratno Tanjungpinang mengeluhkan kenaikan harga yang rutin terjadi menjelang perayaan hari-hari besar. "Setiap jelang perayaan hari-hari besar, pasti harga-harga naik. Kita masyarakat sangat heran dengan kondisi ini, seperti sudah direncanakan kenaikkannya. Tapi, mau gimana lagi. Meski mahal, kita terpaksa beli, karena itu kebutuhan pokok," ucapnya. (cw77)

Adeline Batik Gallery Beri Diskon 15 Persen BATAM (HK) — Adeline Batik Gallery, salah satu pusat penjualan batik tulis dan batik cap di Batam menawarkan diskon 10-15 persen. Adeline Batik Gallery menghadirkan produk batik dengan berbagai pilihan dan harga lebih murah. Menargetkan pasar lokal dan asing yang menyukai batik asli berkualitas. "Pengunjung yang datang ke sini cukup banyak. Tak hanya konsumen lokal, pengunjung asing pun kerap berdatangan pada akhir pekan," kata Ratna, staf Adeline Batik Galerry baru-baru ini. Seperti umumnya produk, batik pun mempunyai spesifikasi tertentu. Berdasarkan prosesnya, batik dapat dibedakan menjadi beberapa kriteria, yaitu batik tulis, batik cap dan batik kombinasi (tulis-cap) yang beredar di pasaran. Namun, di galeri batik tersebut hanya menjual produk batik tulis dan cap yang teruji keasliannya dari Solo.

Termasuk bahan batiknya banyak pilihan dari mulai bahan sarinbit, dobi, piskos, sutera dan semi sutera. Soal harga, disesuaikan dengan kualitas produk, baju laki-laki ditawarkan dengan harga mulai Rp300 ribu sampai Rp600 ribu. Baju batik wanita jenis balero batik Rp300 ribuan, hem batik Rp200 ribu hingga Rp5 jutaan, selendang batik Rp61 ribu hingga Rp750 ribuan, batik gamis Rp750 ribu dan batik longdres Rp450 ribu hingga Rp1.300 juta. Setiap pembelian akan mendapatkan diskon 10 hingga 15 persen. Untuk desain dan model batik, tidak terlalu monoton dengan ciri khas tradisionalnya, ada pilihan model layaknya fashion umum. Karena soal urusan model, para pengerajin sangat mengerti kebutuhan trend pasar. "Model klasik dan model terkini juga tersedia di sini, tinggal pilih dan disesuaikan dengan selera," katanya berpromosi. Menjamurnya galeri batik

YUSRI/HALUAN KEPRI

ADELINE Batik Gallery Nagoya Hill menawarkan batik tulis dan batik cap dengan harga kompetitif. di Batam, menjadikan toko ini salah satu yang digemari, karena lebih mengutamakan kualitas. Hal itu tidak lain karena batik yang bernilai seni tinggi akan digemari konsumennya. "Hanya di Adeline, batik asli Indonesia bisa Anda dapatkan dengan produk berkualitas, dan harga sangat kompetitif. Ayo kunjungi galeri kami," kata Ratna. Adeline Batik Gallery ber-

CMYK

lokasi di Komplek Nagoya Hill Superblok Imperium, Ruko Mall Blok P No. 12, Nagoya, atau Telp ke 0778 749 3766. Buka setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB. Selain menjual berbagai koleksi batik asli Solo, galeri tersebut juga menjual aneka aksesoris, koleksi tas, dompet dan hiasan yang berbahan dasar batik dengan harga mulai Rp60 ribuan, diskon hingga 50 persen. (yusri)

Editor: Nana Marlina, Layouter:Novrizal


Dunia

Rabu, 15 Januari 2014

COFFEE MORNING H.MUHAMMAD NABIL:

Mengembangkan Kemitraan Global untuk Pembangunan

Program MDGs yang terakhir adalah pengembangan kemitraan global dalam pembangunan bangsa. Untuk urusan yang satu ini justru kita sudah telanjang bulat membuka semua akses bagi asing, yang akhirnya justru menguasai seluruh sendi kehidupan berbangsa. Telah terjadi pergeseran paradigma secara tidak sadar dari kerakyatan menjadi kapitalis. Kendaraannya ya globalisasi. Rakyat jadi pragmatis dan bersikap selalu demi prestise.

Kemitraan global mestinya dibangun atas hubungan benar-benar saling menguntungkan. Bukan penguasaan. Kita terlanjur membiarkan ditelanjangi asing, sampai-sampai bumi air dan kekayaan alam yang mestinya dikuasai negara untuk kemakmuran rakyat juga sudah dikuasai asing. Di Batam pengelolaan air dikuasai asing. Listrik diswastakan. Loh, negara itu punya tanggung

4

jawab untuk melindungi rakyat dan seluruh asset bangsa yang ada. Itu amanah Undang-Undang Dasar dan falsafah bangsa (UUD 1945 dan Pancasila). Kita ini negara berdaulat atau tidak sebenarnya. Mengapa kebijakan pemerintah bukan untuk kepentingan rakyatnya tapi justru membela kepentingan asing dengan dalih investasi. Kita boleh saja membuka diri dalam komunikasi kemitraan global, tetapi ada aspek kehidupan bangsa

yang perlu dilindungi, perlu diprotect, demi keberlangsungan rakyat. Maunya dunia kapitalis ya semua negara mau mengembangkan lebih jauh lagi perdagangan terbuka dan sistem keuangan yang berdasarkan aturan yang mereka buat, meski dibilang transparansi, dapat diterka dan tidak ada diskriminasi – tapi sesungguhnya justru pengkerdilan. Mendorongnya termasuk komitmen terhadap pemerintahan yang baik, pembangungan dan pengurangan

tingkat kemiskinan secara nasional dan internasional. Mereka berdalih membantu kebutuhan-kebutuhan khusus negaranegara kurang berkembang, dan kebutuhan khusus dari negara-negara terpencil dan kepulauan-kepulauan kecil. Ini termasuk pembebasan-tarif dan -kuota untuk ekspor mereka; meningkatkan pembebasan hutang untuk negara miskin yang berhutang besar; pembatalan hutang bilateral resmi dan menambah bantuan pembangunan resmi untuk negara yang berkomitmen untuk mengurangi kemiskinan. Secara komprehensif mengusahakan persetujuan mengenai masalah utang negara-negara berkembang. Menghadapi secara komprehensif dengan negara berkembang dengan masalah hutang melalui pertimbangan nasional dan internasional untuk membuat hutang lebih dapat ditanggung dalam jangka panjang. Mengapa bangsa ini harus berhutang terus, sementara kita memilki sumber kekayaan alam

yang luar bias tapi justru dikuasai dan dirampok asing. Kemudian pemerintah memberikan angin segar dalam mengembangkan usaha produktif yang layak dijalankan untuk kaum muda. Persoalannya ketika ribuan bahkan jutaan anak muda Indonesia yang kreatif dan inovatif membuat karya spektakuler, menemukan system baru, produk baru – apakah pemerintah memberikan support untuk pengembangannya, apalagi dukungan financial. Kesempatan untuk mengembangkan pun tidak didapatkan anak bangsa yang kreatif dan inovatif tersebut. Kita selalu dicekoki SDM kita tidak siap, padahal sesungguhnya kita paling siap di antara negara lain. Kita ini pekerja keras tidak mengenal lelah. Pantang menyerah meskipun dengan modal pas-pasan. Telaten dan rajin, serta berani bereksperimen. Sesungguhnya, negara-negara kapitalis tidak benar-benar membantu negara berkembang seperti

Indonesia untuk menjadi negara besar dan maju. Jika negara ini dikelola dengan benar, maka kekuatan ekonomi dan bangsa di Asia bukan Jepang atau China, tapi Indonesia – bahkan bisa menjadi bangsa terbesar di dunia. Paling tidak sejarah telah mencatat kita pernah mengalami kejayaan nusantara dengan kerajaan majapahit yang dipimpin Raja Hayam Wuruk dan Patih Gadjah Mada. Apakah kita punya kesadaran dan keinginan untuk kembali membangun kejayaan itu. Bukan mau kembali ke jaman kerajaan tapi kesadaran dan jiwanya yang besar dan kemampuan yang besar. Semua itu harus dimulai dengan kesadaran dan kemauan. Tapi kalau kita terlena dalam buaian fasilitas asing yang justru menjebak dan menggerogoti kedaulatan ya harus bagaimana lagi. Kita ini harus saling bekerja sama membuka akses mendapatkan obat penting yang terjangkau dalam negara berkembang untuk benar-benar bangkit. ***

Massa Ancam Serbu Bursa Saham Unjuk Rasa di Thailand BANGKOK (HK) — Aksi unjuk rasa menggulingkan Perdana Menteri Yingluck Shinawatra masih terus berlanjut di Thailand. Ribuan orang turun ke jalan dan memperketat blokade di sekitar gedung kementerian, Selasa (12/1). Seperti dilansir kantor berita Reuters, sejumlah fraksi garis keras bahkan mengancam akan menyerbu bursa saham. Sementara itu, persimpangan utama di Ibu Kota Bangkok masih diblokir. Pada Senin kemarin, banyak pegawai kementerian dan bank sentral terpaksa bekerja di kantor cadangan, menyusul aksi protes yang dipimpin oleh politisi Thailand, Suthep Thaugsuban. Aksi tersebut berupaya me-

nghalangi pegawai negeri sipil untuk bekerja di kantor dan akan terus dilakukan hingga Yingluck mundur dari jabatannya. “Kami harus mengelilingi gedung-gedung pemerintah, menutupnya di pagi hari dan meninggalkannya di sore hari,” ujar Suthep kepada para pengunjuk rasa Senin malam, (13/1). Menyusul unjuk rasa ini, sejumlah sekolah dan kantor diliburkan. Akibatnya, ja-

lanan di sejumlah sudut kota sangat lengang. Untuk menghadapi para pengunjuk rasa, pemerintah Thailand telah mengerahkan 10.000 polisi bersama dengan 8.000 tentara di kantor pemerintah. Namun, pada Senin kemarin, polisi dan tentara ini tidak terlihat di jalan-jalan. Pihak kementerian mengatakan bahwa mereka ingin menghindari konfrontasi dan berharap pengunjuk rasa akhirnya akan kehabisan tenaga. Seperti diketahui, aksi unjuk rasa sudah mulai terjadi sejak awal November. Sementara itu, kelompok mahasiswa yang bersekutu dengan People’s Democratic Reform Committee, yang diketuai oleh Suthep, mengancam akan menyerang gedung bursa. Mereka menilai bahwa bursa merupakan rep-

resentasi sistem kapitalis jahat yang memberikan jalan bagi mantan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra untuk menjadi miliarder. Meski massa berjumlah ribuan, tidak ada pengamanan khusus terlihat di sekitar gedung bursa. Seorang fotografer Reuters mengatakan bahwa satu kelompok pengunjuk rasa sempat melalui gedung Departemen Bea Cukai, namun tidak berhenti. Siapkan Tindakan Darurat Menanggapi ancaman yang datang, Presiden Bursa Efek Thailand, Jarumporn Chotikasathien, mengatakan bahwa tindakan darurat telah disiapkan untuk mengamankan gedung dan sistem perdagangan jika dibutuhkan. Potensi gangguan terha-

dap pelayanan pemerintah ini diperkirakan menambah deretan masalah yang dihadapi Yingluck. Sebelumnya, ia membubarkan parlemen dan dijadwalkan menggelar pemilihan umum pada Fe-

bruari mendatang. Senin kemarin, Yingluck bekerja dari salah satu kantor Kementerian Pertahanan di pinggiran kota Bangkok. Rabu besok, ia berencana mengundang pemimpin aksi unjuk rasa

dan partai politik untuk membahas usulan Komisi Pemilu menunda pemilu hingga Mei. Meski demikian, Suthep berulang kali mengatakan bahwa ia tidak tertarik dengan pemilu apa pun. (vvn/rol)

NET

KEPALA DUA — Kebun Binatang San Antonio di Texas mendapat koleksi baru yang unik, seekor kura-kura dengan dua kepala yang diberi nama Thelma dan Louise. Saat ini kura-kura ini baru berusia dua minggu.

Kura-kura Kalahkan Kelinci Main Ski BEIJING — Seekor kura-kura mengalahkan kelinci dalam pertandingan ski yang diselenggarakan bagi hewan kesayangan dan pemilik mereka di Provinsi Hebei, Cina Utara. Pesertanya tidak hanya kelinci dan kura-kura, melainkan anjing, kucing, ayam kalkun hingga bebek, ungkap media pemerintah Cina, Cina News Service. Sebanyak 40 pemilik hewan menaruh binatang kesayangan mereka di papan ski atau seluncur, atau me-

mandu mereka. Hasilnya, mirip seperti dongeng fabel Yunani, ketika seekor kura-kura mengalahkan seekor kelinci. Secara keseluruhan hewan bercangkang itu menempati posisi ketiga. “Karena kelinci senang melompat dan tidak mengi-

kuti perintah pemiliknya, sehingga dikalahkan kurakura,” tulis laporan tersebut. Kura-kura, yang biasanya berhibernasi atau tidur panjang selama musim dingin itu tampak menimpang dalam peralatan ski pemiliknya. Ski makin populer di Cina dalam beberapa tahun terakhir, dengan sejumlah lereng baru dibuka di wilayah utara negeri itu, serta pencalonan negara itu untuk menyelenggarakan Olimpiade Musim Dingin 2022. (tmp)

Konflik Sektarian di Afrika Tengah, 127 Orang Tewas BANGUI — Diperkirakan 127 orang tewas dan 100 orang cidera pada pertikaian kelompok di Afrika Tengah selama 3 hari terakhir. Pertikaian ini disebabkan konflik sektarian di kawasan tersebut. Seperti diberitakan AFP, Selasa (14/1), berdasarkan laporan dari Palang Merah setempat ratusan pemukiman penduduk juga terbakar akibat pertikaian ini. “Di Bozoum, Palang Merah Afrika Tengah menghi-

tung 97 tewas, 107 orang terluka dan 14.000 mengungsi sejak Jumat lalu,” ujar kepala cabang Palang Merah setempat Antoine Mbaobogo. Mbaobogo menyebut kebanyakan korban berasal dari warga sipil. Kelompok yang bertikai adalah Anti-Balaka dengan kelompok Saleka. Ia menambahkan sekitar 912 rumah terbakar pada kejadian ini. Mbaobogo menjelaskan pertempuran pecah setelah warga berkumpul di jalan-

jalan untuk dan berpesta setelah pengunduran diri Presiden Michel Djotodia, yang berasal dari kelompok Saleka. Djotodia mengundurkan diri setelah menghadapi tekanan tidak melakukan apa-apa untuk menghentikan pertikaian antara beberapa kelompok sektarian di negaranya. Djotodia mengundurkan diri sejak Jumat kemarin di bawa tekanan pemimpin Afrika lainnya. (dtc)

Mesir Gelar Pemungutan Suara untuk Referendum Konstitusi KAIRO (HK) — Warga Mesir Selasa (14/1) memberikan suaranya untuk penyelenggaraan referendum konstitusi. Ini merupakan tonggak penting bagi Mesir, sebuah lembaran baru yang didukung oleh militer sejak penggulingan Presiden Muhammad Mursi. Pemungutan suara digelar selama dua hari yakni pada Selasa dan Rabu (15/1).

Dua hari pemungutan suara tersebut memberi pukulan berat pada Ikhwanul Muslimin, yang selama ini berupaya mengembalikan Mursi ke bangku pimpinan. Refrendum juga menjadi pembuka jalan bagi pemilihan presiden, yang memberi peluang besar Jenderal Abdel Fattah el-Sissi untuk menang.

Sebuah pengamanan besar-besaran dilakukan untuk melindungi tempat pemungutan suara dan pemilih. Ini untuk mengihindari kemungkinan serangan dari pihakpihak yang setia pada Mursi. Sedikitnya 160 ribu tentara dan 200 ribu personel kepolisian, dikerahkan di seluruh negeri berpenduduk 90 juta orang itu. (rol)

Editor:Fery Heriyanto , Layouter: Syahrial


Opini & Layanan Umum Pasir Ilegal TUJUH tahun silam, Pemerintah menerbitkan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 02/M-DAG/PER/1/2007, tentang larangan ekspor pasir, tanah dan top soil. Peraturan itu efektif berlaku mulai 6 Februari 2007, dengan maksud menghentikan aktivitas tambang pasir darat yang jelasjelas banyak membawa dampak negatif, terutama bagi lingkungan. Sejatinya, kegiatan tambang pasir ini, telah lama diprotes masyarakat dan LSM yang peduli dengan lingkungan. Bahkan pemerintah daerah khususnya di Provinsi Kepri juga sudah berkali-kali mengeluarkan imbauan dan larangan namun penambangan pasir darat ini tetap saja berjalan. Lingkungan hidup di sekitar lokasi penambangan rusak dan pelahan tapi pasti kita bakal kehilangan daratan atau pulau-pulau kecil.

Ketika itu, banyak pihak yang bersyukur melihat pemerintah mulai menyadari kelengahannya, dengan mengeluarkan peraturan yang bertujuan untuk mencegah kerusakan lingkungan dan mempertahankan garis batas Negara Kesatuan Republik Indonesia. Larangan tersebut diharapkan dapat menghilangkan tindakan untuk melakukan penggalian liar pasir darat, tanah dan top soil khususnya di pulau-pulau terluar Indonesia. Ketika itu pula, kebijakan pemerintah tersebut menjadi sumber kekecewaaan bagi para pengusaha tambang pasir. Dan yang lebih kecewa lagi adalah Pemerintah Singapura yang selama ini banyak 'mengeruk' hasil tambang pasir dari Indonesia khususnya Provinsi Kepri. Sudah bukan rahasia lagi jika 'negara singa' itu memanfaatkan pasir dari Indonesia khususnya

daerah-daerah terdekat untuk melaksanakan proyek-proyek konstruksi di negara mereka. Dengan keluarnya larangan ini, tentunya pemerintah juga telah siap untuk tidak lagi mengandalkan tambahan pendapatan negara dengan cara mengekspor pasar darat ke sejumlah negara. Upaya penyelamatan ancaman hilangya pulau-pulau kecil lebih dikedepakan dengan mengenyampingkan kepentingan sesaat yang hanya dinikmati oleh segelintir orang. Kita tidak perlu jauh-jauh melihat. Di Batam saja, tidak sedikit pulau yang terancam hilang akibat tanahnya sudah habis diekspor. Bahkan, sampai sekarang, menurut catatan wartawan, kegiatan penambangan pasir masih terus berlanjut meskipun untuk kebutuhan lokal. Namun, ternyata masih ada pula pasir yang dijual secara diam-diam

ke Singapura. Untuk menindak para 'penyelundup' tersebut, diperlukan ketegasan dan komitmen dari pemerintah. Di Batam, aktivitas penambangan pasir di antaranya terdapat di sepanjang bibir pantai Kampung Tua Tanjung Bemban, hingga sampai Kampung Tua Teluk Mata Ikan yang menggunakan alat berat jenis beko. Masyarakat setempat pun sudah mengingatkan, tapi seakan tak berdaya, kegiatan tersebut tetap saja berlangsung. Padahal, penambangan pasir itu bukan cuma mengancam lingkungan (abrasi) yang juga bisa berdampak pada terganggunya kenyamanan dan keselamatan warga yang bermukim di dekat lokasi galian C tersebut. Dampak lainnya dari penambangan pasir bukit sepanjang bibir pantai, lingkungan pantai jadi berlumpur,

air laut keruh. Akibatnya, nelayan susah menangkap ikan yang berarti terganggunya perekonomian masyarakat nelayan. Penertiban yang dilakukan instansi terkait seolah-olah tak ada makna. Informasi di lapangan, para pengusaha tambang pasir tersebut sudah memiliki jadwal penertiban yang akan dilakukan pemerintah. Karena itu, di saat ada razia atau penertiban, maka seringkali pemerintah tidak menemukan adanya aktivitas penambangan ilegal. Dengan fakta tersebut, dugaan adanya 'permainan' antara oknum di pemerintahan dengan pengusaha pasir, sangat mungkin betul. Pasir-pasir yang ditambang secara ilegal itu, biasanya dikumpulkan di penampungan. Dan akan diangkut setelah ada pembelinya. Anehnya lagi, pasirpasir yang diduga ilegal dan diangkut belasan truk itu bebas

Mengaktualisasikan Ketauladanan Rasulullah SAW Setelah Palestina dikuasai tentara Salib selama 90 tahun, maka Salahuddin Al Ayubi merebut kembali Al Quds ke dalam kekuasaan Islam. Penguasaan Jerussalem oleh Salahuddin Al Ayubi memberikan aura baru hubungan Islam-Kristen-Yahudi, karena ia mampu mengharmoniskan ketiga agama besar dalam lindungan Islam. Padahal, sebelumnya ketika berada dalam kekuasaan pasukan salib, ketegangan hubungan antarumat beragama merupakan keseharian yang memilukan. Jauh hari sebelum Al Ayubi menancapkan kebesaran Islam di Jerusalem, ia memulai langkah dengan menggelorakan sejarah kebesaran Islam dengan mengusulkan kepada Khalifah dari Bani Fatimiah untuk mengangkat kembali ketauladanan Rasulullah terutama di Mesir. Inilah cikal bakal peringatan Maulid yang menjadi salah satu Peringatan Hari Besar Islam di Indonesia. Yang pasti, kemampuan Al Ayubi bersama para ulama untuk menggali kebesaran Rasulullah adalah sebuah upaya reaktulisasi Islam dalam kontek kehidupan ketika itu. Dan hal tersebut merupakan sebuah prestasi yang monumental, sehingga Al Ayubi adalah mujadid di zamannya. Oleh karenanya di abad 21 sekarang, dengan kondisi umat Islam dalam posisi tergantung pada peradaban Barat (sama dengan ketika Al Ayubi belum menguasai Jerusalem) maka aktualisasi kebesaran Islam dan Ketauladanan Rasulullah merupakan keniscayaan. Artinya, inilah saat yang tepat bagi para ulama untuk membimbing umat Islam ke dalam suasana nubuwah, dengan mengambil

K olom Publik

ALLAH SWT berfirman, “Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah.” (Al-Ahzab:21)

Oleh: Dra. Hj Herlini Amran MA, Anggota DPR RI Komisi X hikmah dan pelajaran kehidupan Rasulullah untuk kemengangan umat Islam. Allah SWT berfirman, "Muhammad itu adalah utusan Allah SWT dan orangorang yang bersama dengan dia adalah keras terhadap orang-orang kafir, tetapi berkasih sayang sesama mereka. Kamu lihat mereka ruku’ dan sujud mencari karunia Allah dan keridhaan-Nya, tanda-tanda mereka tampak pada muka mereka dari bekas sujud. Demikianlah sifatsifat mereka dalam Taurat dan sifat-sifat mereka dalam Injil, yaitu seperti tanaman yang mengeluarkan tunasnya, maka tunas itu menjadikan tanaman itu kuat lalu menjadi besarlah dia dan tegak lurus di atas pokoknya; tanaman itu menyenangkan hati penanam-penanamnya, karena Allah hendak menjengkelkan hati orang-orang kafir (dengan kekuatan orang-orang mukmin). Allah menjanjikan kepada orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal yang saleh di antara mereka ampunan dan pahala yang besar." (Fath:29) Marilah kita perhatikan dengan seksama, sifat-sifat Rasulullah SAW yang diungkapkan oleh Allah SWT di atas. Itulah sebabnya Rasulullah dikategorikan Michel Hart sebagai tokoh nomor satu dalam bukunya 100 Tokoh Dunia. Dialah pe-

mimpin yang menampilkan sosok manusia pemimpin utama. Oleh karenanya Islam dilahirkan menjadi pemimpin dunia, karena Islam memiliki nilai-nilai universal. Mengapa? Karena Islam dalam perjalanan peradaban telah menggabungkan keilahiyahan dengan rasionalitas menjadi kekuatan peradaban Islam. Peradaban Cordoba di Spanyol, Venesia di Italia, Abbasiyah di Iraq, Utsmani di Turki adalah contoh-contoh peradaban Islam yang menjadi obor dan cikal bakal peradaban Eropa selama hampir 7 abad. Sebagai prestasi dalam skala peradaban Islam telah membuktikan kejayaannya di masa lalu. Dan sekarang, suka atau tidak suka, Barat menguasai peradaban dunia selama kurang lebih 300 tahun sejak abad 18. Itulah sebuah pergiliran (al mudawalah), untuk menguji keistiqomah-an Umat Islam dalam mengaplikasikan Islam sebagai way of life. Kondisi umat Islam yang menjadi terbagi dalam firkoh-firkoh adalah bagian dari ujian itu. Dan, hanya mereka yang istiqomahlah yang akan memegang kendali peradaban esok kemudian hari. Dan sesuatu yang mustahil bila Allah SWT memberikan kekuasaan pada umat Islam yang tidak kompeten, karena umat Islam yang seperti itu

menjadi bahan cemooh atau penistaan orang atau kelompok yang tidak menyukai Islam. Sehingga Islam yang agung terkotori oleh sosok umat Islam yang tidak kompeten itu. Dengan demikian, reaktualisasi Islam sebagai alternatif peradaban, pada saatnya nanti akan melengkapi kekurangan peradaban Barat yang sekuler. Sekulerisme itu terjadi karena peradaban Barat meletakkan manusia sebagai pusat perhatian atau antroposentris, sementara Islam menempatkan Allah sebagai pusat sumber energi peradaban. Dalam suasana maulid di awal tahun ini, tidak salah kiranya, merupakan awal perubahan mindset umat Islam untuk menjadikan Rasulullah sebagai tauladan utama. Titik tolak itulah yang sesungguhnya harus dilakukan agar Islam menjadi penerang peradaban dunia. Kesadaran bahwa Islam adalah juru selamat seharusnya dipahami, sehingga estafeta peradaban di esok hari, berada di tangan yang benar. Kita harus mengakui Barat dengan segala kelebihan dan kekurangannya tetap saja memandang manusia sebagai spectrum utama kehidupan, inilah falsafah peradaban Barat yang sekuler. Dan, hal tersebut berbeda dengan falsafah Islam, yang

menjadikan Tuhan sebagai spectrum utama. Akan tetapi memandang sekulerisme saat ini, bukan dalam posisi setuju atau tidak setuju. Karena realitasnnya sekulerisme menjadi motor peradaban Barat, yang mau tidak mau dunia Islam terkena dampaknya. Oleh sebab itu lebih bijaksana, bila kita memandang peradaban adalah buah ikhtiar manusia, dalam memberikan kebajikan kepada umat manusia. Upaya tersebut tentu bukan sebagai sesuatu yang muncul begitu saja, tetapi merupakan fashtabihul khoirot (berlombalomba dalam kebajikan). Untuk itu, kesadaran umat Islam untuk selalu mengeksplorasi ketauladan Rasulullah adalah langkah utama, agar Islam mampu menerangi peradaban dunia. Sehingga Islam sebagai rahmatan lil alamin bukan hanya menjadi jargon dakwah, tetapi realitas yang muncul. Akhirnya, Islam sebagai alternatif pola kehidupan sangat tergantung pada kapasitas umat Islam sekarang. Bila umat Islam sekarang bersemangat meningkatkan kapasitasnya dalam ilmu dan iman, maka lebih mudah mengaktualisasikan ketauladanan Rasulullah dalam konteks kekinian. Akan tetapi sebaliknya, bila umat Islam kurang bersemangat mengaktualisasikan ketauladan Rasulullah, maka jangan mengeluh, bila peradaban Barat akan terus memimpin, dan menjadikan ajaran Islam sebagai sesuatu yang inferior. Karena pada dasarnya masingmasing ideologi akan selalu berlomba-lomba untuk memimpin dunia, siapa yang kompeten dialah yang memimpin. Wallahu’alam Bishowab. *** Tim Marcomm DSNI Amanah

Selalu Belajar JIKA Anda seorang bayi, sebelum belajar jalan Anda sudah melihat banyak orang yang bisa berjalan, dan Anda mulai sedikit mencoba. Ini pengalaman pertama, mencoba berdiri “Ehh, bisa!!” Mulailah melangkahkan dan jatuh. Anda jatuh dan menangis lagi. Tapi apa kata orang? Coba lagi. Dan Anda coba lagi sampai berkali-kali jatuh. Akhirnya…., tidak hanya berjalan dua atau tiga langkah, bahkan berlaripun Anda bisa! Seringkali kita lupa bahwa banyak orang yang telah mengalami hal yang sama bahkan lebih parah dari yang kita alami.

Kadang rasa penasaran itu muncul, dan kita bertanyatanya apa yang membuat orang sanggup bertahan dalam masalah? kenapa mereka tidak menyerah saja? jawabannya mereka tau bahwa menyerah bukanlah pilihan terbaik. Tetapi merek a memilih untuk tetap bertahan dan menyelesaikan masalah. Mereka tidak lagi berfokus pada masalah yang mereka hadapi, karena untuk berfokus pada masalah, kita akan lupa bagaimana cara untuk menyelesaikan masalah. Mereka mulai mengalihakan fokus pada

satu hal yaitu penyelesaian masalah. Coba Anda banyangkan seorang Nick Vujicic yang tidak memiliki tangan dan kaki sejak kecil, selalu di ejek temantemannya, dan banyak orang berfikir tidak ada masa depan bagi dia! Saat usia 8 tahun dia mulai berniat untuk bunuh diri, dan pada umur 10 tahun dia benar-benar mencoba untuk membunuh dirinya, karena dia memutuskan untuk menyerah pada keadaan. Keadaan yang serba terbatas, keadaan yang begitu buruk, masa depan

yang kelam membuatnya putus asa. Tetapi di tengah keputus asaan itu ibunya berkata “Engkau akan menjadi inspirasi banyak orang satu saat nanti”, dan benar saja saat dia dewasa dia menjadi inspirasi puluhan ribu orang di dunia. Coba Anda bayangkan jika dia menyerah saat umur 10 tahun dan dia berhasil bunuh diri. Apa dia tetap menjadi inspirasi banyak orang? Saat ini renungkanlah kembali saat Anda berfikir untuk menyerah pada apapun, karena dengan menyerah kita tidak akan mendapatkan apapun, kita tidak akan belajar sesuatu, dan

kita tidak maju kemanapun. Cobalah untuk tetap bertahan, fokuskanlah pikiran anda pada penyelesaian masalah, bukan pada masalahnya. Ketika Anda berusaha mencari, Anda akan mendapatkan jalan keluarnya. Tetapi ketika Anda terus mengeluh, masalah tidak akan selesai, semakin mengeluh semakin masalah yang kita hadapi terasa berat.. soo Don't give up (Jangan menyerah kata D Masive) Jadilah orang-orang yang tidak mudah menyerah pada keadaan, karena Anda diciptakan untuk mengontrol keadaan bukan keadaan yang mengontrol jalan hidup Anda.**

5

Rabu, 15 Januari 2014

hilir-mudik melalui jalan umum. Bukan cuma menertibkan dan menindak tegas, pemerintah juga harus punya solusi konkrit mengatasi masalah ini. Sebabnya, pembangunan di Batam yang pesat juga membutuhkan pasir dalam jumlah yang tidak

s e d i k i t . K a r e n a i t u , p e me rintah harus secepatnya menentukan lokasi atau pulau khusus penambangan pasir yang memiliki dasar hukum. Dengan demikian, para pengusaha juga bisa lebih nyaman dalam menjalankan usahanya. ***

C akap B ijak "PEMIMPIN yang kompeten mampu mendapatkan pengabdian yang baik dari pasukan yang kemampuannya buruk, sebaliknya pemimpin yang tidak kapabel justru menjatuhkan moral pasukan terbaik"

John J Pershing "DUNIA bergerak begitu cepat sekarang. Saat seseorang berkata sesuatu tak bisa dilakukan, sesungguhnya dia sudah diinterupsi orang yang telah dapat melakukannya"

Elbert Hubbard

M enyanyah Say No to Money Politic!

Nana Marlina Wartawan Haluan Kepri PESTA politik telah dimulai. Calon anggota legislatif (caleg) telah pun bergerilya dari satu pemukiman ke pemukiman lainnya untuk mengumpulkan simpatisan. Caranya juga masih sama dengan bertahuntahun yang lalu, menggunakan kekuatan uang untuk menarik simpati. Saat tiba perayaan sebuah agama, acara-acara pun digelar yang disponsori oleh partai politik, tak sedikit yang langsung menggunakan nama si caleg itu sendiri. Moment yang biasanya hanya berhadiah kecil-kecil, tibatiba berhadiah besar. Tentu saja menarik animo masyarakat untuk mengikutinya. Contohnya saja di pemukiman dekat tinggal saya. Kemarin merupakan momment perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW. Agendanya masih sama seperti sejak perumahan itu dihuni sekitar tahun 2005-an. Namun yang menjadi berbeda, hadiah tahun ini melimpah ruah. Pesertanya pun terjadi peningkatan, baik dari perumahan itu sendiri, maupun perumahan tetangga. "Semua peserta jalan santai dapat hadiah minyak goreng kemasan 2 kilogram. Hadiahnya banyak. Caleg yang mensponsori juga banyak, bahkan ada yang membawa sumbangan Rp100 juta untuk rumah ibadah," celoteh tetangga saya usai mengikuti jalan santai. Ditimpali oleh tetangga lainnya, hadiah yang ada di pemukiman tersebut sangat banyak. Tetapi ada yang lebih banyak di daerah lain, di sebuah perumahan kawasan

Tanjungpiayu. Menurutnya, caleg sebuah partai politik bahkan memberikan uang sebesar Rp100 ribu untuk keluarga yang mengikuti jalan santai pekan lalu. Penghujung tahun lalu, teman yang kebetulan beragama Kristen juga bercerita kepada saya, Natalannya kemarin lebih ringan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Ia mendapat parcel dari sejumlah caleg. Sehingga ia tidak mengeluarkan banyak biaya untuk membeli kue dan pernak-pernik Natal. Di samping itu, juga ada sponsor yang juga masih caleg dengan menggelar pejamuan natal dengan cukup mewah. "Kita sih senang-senang aja dapat kado Natal yang lebih dari biasanya, soal siapa pilihan calegnya, itu urusan nanti," ujar teman ku itu. Memang, magnet uang untuk menarik simpatisan dan memperkenalkan diri di negeri ini masih cukup besar. Tanpa uang, perkenalan diri caleg kepada masyarakat tidak akan berjalan mulus. Tetapi, partai politik maupun caleg juga harus waspada, karena pemilihnya juga semakin cerdas. Saran Saya, sebaiknya harus lebih kreatif dalam menarik simpati masyarakat. Kenalkan diri Anda jauh-jauh hari, sehingga sosok Anda lebih familiar di mata masyarakat ketimbang uang di kantong Anda. Masyarakat juga harus semakin pintar. Jangan lagi memilih karena uang yang jumlahnya tak seberapa. Say no to money politic!!!. ***

√ Atasi Banjir, Semua Drainase Dipermanenkan - Ah, dari dulu juga bilang begitu √ Harga Cabai Merah Meroket - Emosi para ibu pun siap meroket REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 427784, E-mail: redaksi@haluankepri.com Redaksi berhak mengolah ulang isi

P o j o k

Editor : Fery Heriyanto, Layouter: Zikri


CMYK

Meranti Pemberdayaan Perempuan Jadi Prioritas SELATPANJANG (HK) — Kaum perempuan memiliki peran yang sangat besar dalam pembangunan. Baik dalam proses penularan program kesejahtaraan masyarakat, kesehatan maupun pendidikan. Menyikapi hal itu, Pemkab Kepulauan Meranti menjadikan program pemberdayaan kaum perempuan menjadi salah satu prioritas dalam anggaran pembangunan tahun 2014 ini. Ketua Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Kepulauan Meranti Dra. Nirwana Sari Irwan mengungkapkan hal ini, Selasa (13/1) menyikapi terbatasnya kegiatan-kegiatan pemberdayaan perempuan di Meranti. Menurutnya, banyak program yang bisa dimaksimalkan dalam upaya memberdayakan kaum perempuan Meranti. Namun sayang, terbatasnya alokasi anggaran menyebabkan kegiatan pemberdayaan perempuan yang kita lakukan, tidak mampu menyentuh semua lini. “Bayangkan saja, dengan jumlah kaum perempuan yang begitu besar bila diberdayakan secara maksimal, akan menjadi kekuatan yang sangat luar biasa. Tidak hanya dari sisi pembangunan peningkatan kesejahteraan keluarga, tapi disemua lini” ungkap Nirwana Sari. Saat ini lanjut Nirwana, program-program pemberdayaan perempuan terfokus dalam kegiatan-kegiatan yang relatif kecil melalui PKK, maupun organisasi-organisasi perempuan. Hal ini tentunya sangat terbatas, pada komunitas kaum perempuan yang aktif di organisasi. Sementara, ribuan kaum perempuan lainnya yang berada diluar koridor tak terjangkau. Kaum perempuan dipedesaan bergerak sendiri tanpa sentuhan pembinaan. Kondisi ini menjadikan potret kaum perempuan pedesaan di Meranti, seakanakan terbiarkan tanpa sentuhan. Padahal, kaum perempuan di pedesaan memainkan peran yang sangat besar disemua lini kehidupan sosial dan ekonomi. Bukti konkritnya, hampir 40% dari petani-petani

di Rangsang barat dan Rangsang Pesisir melibatkan kamum perempuan. Belum lagi para buruh perkebunan, pertanian yang setiap harinya beraktifitas menggerakkan roda ekonomi di pedesaan. Ini semua menjadi bukti betapa besar peran yang dimainkan perempuan-perempuan Meranti. “Minimnya sentuhan pembinaan wawasan, menyebabkan kaum perempuan Meranti di pedesaan tenggelam dalam potret kemiskinan masyarakat pedesaan. Kaum perempuan seakan-akan dianggap menjadi beban, yang menjadikan potret kemiskinan semakin kental. Padahal, dalam realitasnya kaum perempuan di pedesaan turut tungkus lumus membangun kemandirian ekonomi keluargannya,” beber Ketua GOW Meranti yang juga Penggerak PKK kabupaten Kepulauan Meranti. Untuk itu urai Nirwana, Pemkab Kepulauan Meranti harus menjadikan program pemberdayaan perempuan sebagai salah satu sasaran prioritas pembangunan. Terbatasnya alokasi anggaran, menyebabkan instrumen pembinaan dan pemberdayaan yang di lakukan berbagai organisasi wanita di Meranti maupun PKK, tidak mampu menyentuh semua lini. Dan yang lebih penting lagi, sebagai bagian dari modal pembangunan harusnya perogram pemberdayaan perempuan Meranti ini menjadi tanggung jawab semua satker. “Kita yakin, bila potensi perempuan Meranti ini diberdayakan secara maksimal, diberikan pembinaan dan ruang gerak yang lebih besar akan menjadi sumber kekuatan yang luar biasa. Meskipiun secara fisik lemah, namun dari sisi potensi kemauan, ketekunan, kegigihan dan komitmen perempuan Meranti memiliki kekuatan yang sangat besar. Persoalanya sekarang, selama ini tidak pernah disentuh dengan pembinaan dan pemberdayaan yang benar-benar profesional” tandas Nirwana sari yang juga Duta Sagu Meranti ini.(rus)

Rabu, 15 Januari 2014

6

Biaya Penyambungan Listrik Dipertanyakan PULAU PADANG (HK) — PLTMG Bagan Melibur, kini telah beroperasi menjadi pembangkit listrik dengan energi terbarukan di Meranti. Namun pengoperasian tersebut justru menimbulkan pertanyaan di masyarakat. Pasalnya, biaya pemasangan yang ditarik biro instalator kepada masyarakat sangat mahal. berasal dari kekayaan sumber Ruslan Nahrowi Liputan Meranti

RUSLAN/HALUAN KEPRI

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN — Pemkab Kepulauan Meranti menjadikan program pemberdayaan perempuan sebagai salah satu prioritas dalam anggaran pembangunan tahun 2014 ini. Tampak seorang perempuan Suku Kudap di Meranti yang menjalankan aktivitas ekonomi.

50 Hektar Sawah di Parit Senang Gagal Panen MERANTI (HK) — Sedikitnya 50 Hektare lahan sawah yang mengalami intrusi air laut cukup tinggi 2013 lalu, mengakibatkan gagal panen. Pemilik sawah yang baru diolah dua tahun berturut-turut itu cukup kecewa dengan kondisi yang merugikan para petani itu. “Kami berharap kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti tahun 2014 ini agar membangun sarana dan prasarana pertanian,”ungkap Sanusi, Kepala Dusun Parit Senang, Desa Kedabu Rapat Kecamatan Rangsang Pesisir, kepada Haluan Riau lewat ponselnya Selasa (14/01). Diakunya, seluas 50 hektare tanaman padi mereka menjadi korban akibat tingginya dan lamanya air laut merendam tanaman padi itu. Sementara tanggul yang ada sudah rusak, demikian juga dengan keberadaan pintu klep air yang tidak berfungsi maksimal. Air pasang yang menerobos masuk ke saluran parit dan tidak mampu ditahan oleh pintu air membuat sawah tergenang air asin.

Air asin yang menggenangi seluruh tanaman akan segera layu dan mati. Jangankan tanaman padi, pokok kelapa dan tumbuhan tanaman keras lainnya tidak ada yang mampu bertahan hidup, jika sudah direndam air laut,”ungkap Nusi. Menurut kadus itu lagi, panjang saluran atau tanggul yang sudah rusak itu sekira 500 meter dan ada 2 pintu klep air yang bisa menahan intrusi air laut jika pasang terjadi. Petani sangat berharap intansi teknis terkait bisa datang meninjau lokasi di Dusun Parit Senang. Dan bisa langsung merecanakan pembangunan. Sebab jika tidak turun langsung ke lapangan barangkali informasi yang kita sampaikan ini bisa saja dianggap kurang akurat. Untuk itu kepada intansi Pertanian dan Pekerjaan Umum diharapkan datang ke Dusun Parit Senang Desa Kedabu Rapat, untuk menyaksikan sendiri kondisi yang dialami masyarakat selama

ini,”sebut Sanusi. Kepala Dinas Pertanian Peternakan Ketahanan Pangan (DPPK) Kabupaten Kepualuan Meranti melalui Kabid Pertanian Jaka, menjawab Haluan Riau mengatakan pihaknya akan segera turun ke lapangan untukmengetahui kondisi yang sebenarnya terjadi. “Setelah melihat atau melakukan survey tersebut, kita akan mengusulkan pembangunan infrastruktur dimaksud. Kita akan berkunjung ke sana, untuk mengetahui kondisi rill di lapangan. Sebab gangguan alam berupa tingginya intrusi air laut yang masuk ke daerah pertanian menjadi salah stu persoalan pokok yang dialami oleh Meranti selama ini. Namun demikian kata Jaka, pemerintah kabupaten akan terus berupaya mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat. Sehingga sasaran yang hendak dicapai yakni swasembada beras di tahun-tahun mendatang bisa terwujud,”ujarnya.(jos)

Disamping mahal, masyarakat juga dibuat bingung dengan tarif yang berfariasi antara satu biro dengan biro instalator lainnya yang menjadi mitra PLN. Disisi lainnya, tidak ada upaya sosialisasi dari pihak PLN terkait tarif pemasangan instalasi listrik secara resmi. “Terus terang kami bingung Pak. Berapa sebenarnya tarif biaya pemasangan listrik yang memang harus dibayarkan calon pelanggan. Sementara daya yang kami pasang 900 kwh, ada yang membayar Rp2,7 juta rupiah dan ada yang membayar hingga Rp3.5 juta rupiah. Apakah ini memang tarif resmi PLN atau biro”, ungkap Halim warga desa Mengkirau Kecamatan Merbau, Selasa (14/1) di Teluk Belitung. Menurut Halim, warga sebenarnya sangat antusias progam pemasangan instalasi listrik PLTMG Bagan Melibur. Apalagi, masyarakat juga sudah lama berharap untuk bisa segera menikmati listrik 24 jam, siang malam. Keberhasilan sinergi yang dibangun Pemkab Meranti, memanfaatkan lima sendok gas Bagan Melibur, menjadi berkah bagi masyarakat yang selama ini seakan-akan sebuah harapan yang sulit ditunaikan. Hanya saja, perbedaan biaya pemasangan yang dibebankan pihak biro PLN inilah yang membuat masyarakat jadi bingung. “Kita berharap ada klarifiasi resmi dari pihak PLN terkait biaya pemasangan untuk menguraikan kebingungan masyarakat ini. Selain itu, kita juga berharap ada kebijakan dari PLN ataupun Pemkab Meranti bagi warga miskin. Untuk makan saja susah, apalagi harus membayar hingga 3 jutaan rupiah. Apalagi sumber energinya

daya alam Meranti”beber Halim lebih lanjut. Hal senada juga diungkapkan Sutrisno (37 th) warga desa Mengkirau lainnya. Menurut bapak dua anak ini, munculnya perbedaan soal tarif biaya pemasangan instalasi listrik ini sempat membuat warga berfikir negatif. Artinya, penetapan harga pemasangan inatalasi yang jumlahnya mencapai jutaan rupiah ini hanya kebijakan sepihak dari pihak biro. “Kita inginkan ada penjelasan resmi dari PLN. Soalnya, untuk pemasangan instalasi di setiap desa berbeda-beda. Di desa Mengkopot biayanya Rp2,5 juta, Mengkirau Rp3,5 juta dan di desa Tanjung Pisang Rp2,7 juta. Sebenarnya mana yang benar, harusnya biaya pemasangan lebih murahlah. Soalnya, sumber energinya pembangkit istriknya dari gas perut bumi Meranti. Paling tidak sebagai biaya kompensasilah bagi masyarakat daerah ini, atas pengelolaan potensi sumber daya alamnya. Kita hanya minta pengurangan biaya pemasangan instalasi listrik. Kalau soal pemakian energi listriknya tetap ikut tarif dan aturan resmi PLN” tandas Sutrisno dengan nada penuh harap. Menanggapi persoalan itu, pihak PLN Rayon Selatpanjang yang dikonfirmasi melalui supervisor ADM, Fauzar, mengaku tidak tahu soal penetapan tarif dilapangan. Namun, soal tarif biaya pemasangan jaringan listrik yang baru untuk meteran 900 pa, sudah ada ketentuannya, yakni sebesar Rp675 ribu per rumah. “Kalau untuk harga meteran itu kita tidak tahu siapa yang menentukannya. Tapi kalau dari kita sendiri sudah ada ketentuan untuk pemasangan baru (instalasi)”, tandasnya.***

Sumbar-Riau

Jembatan Kuranji Tutup Satu Arah PADANG (HK) — Jembatan By Pass Kuranji, Kota Padang, dalam kondisi kritis. Agar tidak ambruk, terhitung 13 Januari 2014 hingga 31 Juli 2014 arus lalu lintas yang melewati jembatan itu dikurangi hingga 90 persen. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Prasarana Jalan, Tata Ruang dan Pemukiman Sumatera Barat, Suprapto, Minggu (12/1). “Denah dan rute telah kita susun. Hal ini penting guna mencegah ambruknya jembatan tersebut yang saat ini dalam kondisi rusak,” kata Suprapto didampingi Kepala Satuan Kerja Pembangunan Jalan Nasional Wilayah II, Radi Kasim. Menurut Radi, langkah pertama tanggap darurat adalah segera memperbaiki jembatan tersebut. Nantinya

akan dibangun baru satu unit jembatan di sisi jembatan yang ada sekarang bersamaan dengan kontrak By Pass jalur dua yang segera akan ditandatangani. Jembatan By Pass Kuranji tidak ditutup total, hanya dibatasi. Semua jenis kendaraan bermotor dan truk dari arah BIM menuju Teluk Bayur atau Solok diizinkan melewatinya. Pengalihan lalu lintas dilakukan untuk kendaraan yang bersaal dari arah Simpang Pisang menuju BIM.

Diterangkan Suprapto, semua jenis kendaraan bermotor kecuali truk berat dari arah Pisang menuju BIM dialihkan ke Simpang Kampung Lalang, terus ke Simpang Kampung Kalawi melewati jembatan Kalawi dan keluar di Simpang Taratak Paneh. Kemudian, semua kendaraan bermotor jenis apapun dari arah Ampang wajib lewat jalur satu arah di jembatan Kalawi. “Jadi kalau dari arah Ampang, pengguna jalan harus melewati jembatan Kalawi dan tidak dibolehkan menuju arah Simpang Kampung Lalang. Selanjutnya, pengendara dari Simpang Taratak Paneh dan simpang jembatan Kuranji dilarang memotong jalan ke arah simpang Kalawi,” jelas Suprapto.(so)

NET

JEMBATAN Kuranji di Padang.

CMYK

Editor:Yuri Layouter: Syahril


Sambungan

Rabu, 15 Januari 2014

Korupsi Hambalang

PKS Desak KPK Periksa Ibas JAKARTA (HK) — Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum memeriksa Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas. Padahal, nama Ibas sering disebut dalam sejumlah sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi DKI Jakarta. "Saya tidak bisa mengerti, bagaimana Sekjen PD yang disebut terlibat dalam kongres, selalu disebut-sebut, tidak dipanggil. Sementara sekjen saya (Sekjen PKS Muhammad Taufik Ridho) dipanggil," ujar Wakil Sekjen PKS Fahri Hamzah di Jakarta, Selasa (14/1). Dia menilai, KPK bersikap aneh dan tebang pilih dalam penanganan kasus korupsi. Menurut Fahri, KPK berani memanggil Sekjen PKS, padahal hanya untuk menanyakan AD/ART PKS. "Padahal AD/ART kan bisa diunduh di web kami," kata anggota Komisi III DPR itu. Seperti diberitakan, KPK sedang menelusuri kasus dugaan korupsi proyek pusat olahraga Hambalang yang dananya diduga mengalir ke Kongres Partai Demokrat 2010 lalu di Bandung, Jawa Barat. Terkait itu, sejumlah politisi partai besutan Presiden SBY tersebut telah diperiksa oleh KPK, bahkan beberapa di antaranya sudah ditetapkan sebagai tersangka lalu ditahan. Salah satu yang juga disebut namanya adalah Ibas. Putra bungsu Presiden dan Ketua Umum Partai Demokrat itu, saat itu menjadi Steering Committee (SC) Kongres. Sejak namanya disebut, hingga kini, menantu Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa itu belum pernah diperiksa

Permai Yulianis mengaKPK sekalipun. Baik ku pernah menyebut menjadi saksi maupun nama Ibas ketika dipesekadar dimintai keteriksa sebagai saksi darangannya. lam kasus Hambalang Juru Bicara KPK yang menjerat Anas. Johan Budi sebelumMenurut Yulianis, nama nya pernah mengataIbas disebutnya saat pekan bahwa pemeriknyidik mencecarnya soal saan terhadap Ibas penyelenggaran Kongres tergantung pada sePartai Demokrat 2010. jauh mana keterangan Yulianis mengungAnas Urbaningrum Fahri Hamzah kapkan, ada catatan keyang disampaikan keuangan Grup Permai pada penyidik KPK. "Kalau AU (Anas Urbaning- yang menyebutkan aliran dana rum) bicara hal-hal yang berkaitan 200.000 dollar AS ke Ibas. Dana dengan Edhie Baskoro, bisa saja tersebut, kata Yulianis, berkaitan (Ibas diperiksa), kalau ketera- dengan pelaksanaan Kongres Partai ngannya itu tidak asal keterangan Demokrat 2010. Kepada wartawan, tapi didukung bukti pendukung, Yulianis menyebut uang 200.000 dollar AS itu berasal dari proyek tentu divalidasi," kata Johan. Sejauh ini, KPK belum meme- Grup Permai yang bermasalah. Dijenguk Istri riksa Ibas. Ketua KPK Abraham Sejak ditahan pada 10 Januari Samad sebelumnya mengatakan bahwa pihaknya belum memanggil lalu di Rumah Tahanan Jakarta Ibas untuk diperiksa dalam kasus Timur Kelas 1 Cabang Komisi Hambalang karena belum mene- Pemberantasan Korupsi (KPK), mukan cukup bukti mengenai ke- Anas baru diizinkan menerima terlibatan Ibas yang perlu diklari- tamu, Selasa (13/1). Kemarin, fikasikan kepada yang bersangku- merupakan pertama kali Anas tan. Keterangan yang disampaikan dijenguk istrinya, Atthiyah Laila. "Mas Anas masih tirakat, seYulianis terkait Ibas, menurut Abraham, hanya dilontarkan da- hat, kuat dan tabah," kata Atthilam persidangan, dan tak pernah yah usai menjenguk Anas. KPK pernah memeriksa Atthisecara resmi dikatakan kepada penyidik KPK untuk dimasukkan da- yah sebagai saksi kasus korupsi lam berita acara pemeriksaan dalam proyek Hambalang yang menjerat suaminya. (BAP). Atthiyah pernah menjadi komiAbraham juga menegaskan, meski nantinya Yulianis telah saris PT Dutasari Citralaras, perumengatakan keterlibatan Ibas sahaan subkontraktor mekanik dalam BAP, KPK belum dapat dan listrik dalam proyek Hammemanggil Ibas. Pemanggilan itu balang. Terkait dengan penyelidikan harus didukung dua alat bukti atau keterangan lain untuk mem- kasus Hambalang, dia juga dicegah bepergian ke luar negeri selama perkuat pernyataan Yulianis. Seperti diberitakan, mantan enam bulan terhitung sejak 20 NoWakil Direktur Keuangan Grup vember 2013. (ant/dtc/kcm/rol)

Dari Halaman 1

Kapal Roro lambung, menurunkan muatan, kembali menutup lambung, dan mengembalikan kapal ke posisi awal. "Butuh waktu sebulan untuk mengangkut seluruh muatan tersebut," katanya. Kapal Bangka Jaya Line 1 tujuan Bangka Belitung terbalik 90 derajat di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada pukul 02.50 WIB. Saat terbalik, kapal naas itu tengah bersiap berangkat ke Bangka Belitung seusai pengecekan keamanan. Sekitar pukul 03.00 WIB, seluruh penumpang kapal berhasil dievakuasi. Namun, kapal tersebut miring dengan cepat. Menurut Purgana, terbaliknya kapal tersebut disebabkan distribusi beban yang tak merata. Bobot air tawar yang digunakan untuk

keperluan penumpang yang ditampung di sisi kiri dan kanan kapal ternyata tidak sama. Dia mengatakan beban air tawar di sisi kanan lebih berat dibandingkan kiri. Alhasil, kapal menjadi oleng ke kanan dan lama-kelamaan menjadi terbalik 90 derajat. "Akan kami cek kenapa beban kapal sampai tak bisa merata," ujarnya. Chandra, saksi yang juga pekerja di pelabuhan, mengatakan sebelum terbalik ke sisi kiri, kapal naas itu sempat miring ke kanan. "Kalau dari obrolan orangorang situ soal water balance. Jadi ketika kapal miring ke kanan, lambung sisi kiri kapal diisi air, tapi kebanyakan, jadi terbalik ke kiri," ujar Chandra yang bekerja di salah satu perusahaan jasa eks-

Dari Halaman 1

Diikuti 17 Komandan Gugus Tempur Laut Armabar, Laksamana Pertama TNI AL Dr A Octavian sekaligus sebagai Direktur latihan mengatakan, tujuan dilaksanakannya Latma Multilateral Komodo 2014 ini bagi TNI AL, yakni untuk dimensi kepentingan nasional, regional dan internasional. "Pertama, tujuannya untuk meningkatkan hubungan antar negara-negara ASEAN dan non ASEAN. Kemudian meningkatkan stabilitas keamanan maritim kawasan, meningkatkan kemampuan (capacity building) tim penanggulangan bencana Indonesia terutama TNI AL, dalam konteks operasi secara multilateral. Lalu memberikan rekomendasi dan masukan strategis bagi kerja sama ASEAN Regional Forum (ARF) dalam penanggulangan bencana di wilayah regional. Memfasilitasi keselarasan berbagai protokol nasional, regional dan internasional dalam penanggulangan bencana, serta meningkatkan kemampuan Komunikasi Sosial (Komsos) internasional dan kerja sama prajurit TNI AL dengan negara Asean dan Asesan plus," ungkap Octavian di Mako Guskamlaarmabar di Batam, Senin (13/1). Ia melanjutkan, untuk mensukseskan Latma Multilateral Komodo 2014 ini, pihaknya telah melakukan beberapa tahap persiapan; seperti melaksanakan Initial Planning Conference (IPC) pada tanggal 22 hingga 23 Agustus 2013. Kemudian dilanjutkan dengan Mid Planning Conference (MPC) pada tanggal 13 hingga 14 November 2013 lalu di Jakarta. Sedangkan, Final Planning Conference (FPC), ungkap Oktavian, akan dilaksanakan pada tanggal 16 hingga 17 Januari 2014 nanti di Swissbell Hotel Batam. Latma Multilateral Komodo 2014 ini, kata dia, rencananya

pedisi ini. Dugaan lain, kata dia, adalah penyusunan mobil dan motor yang tidak tepat, sehingga kapal tidak seimbang. Dia menambahkan insiden itu terjadi saat kapal hendak lepas jangkar. "Kapal sudah dalam kondisi penuh, mau berangkat," ujarnya. Lebih jauh, Chandra mengatakan, kapal Ro-ro ini adalah semi passenger yang lebih banyak berisi kendaraan bermotor ketimbang penumpang. Dia menyebut penumpang dalam kapal itu hanya sekitar 20 orang. Sementara, dilaporkan kapal mengangkut kendaraan bermotor lebih banyak, yakni 55 unit mobil dan 22 sepeda motor. "Tapi penumpang selamat semua," ujarnya. (dtc/tmp/mdk)

akan dibuka oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr Marsetio. "FPC ini merupakan pertemuan dan pembahasan akhir serta penyampaian informasi dan konfirmasi kegiatan Latma Multilateral Komodo 2014 kepada para delegasi peserta yang terdiri dari 17 negara sahabat. Dalam pelaksanaan FPC, para Komandan Satuan Tugas Latihan yang tergabung dalam Latma akan menjelaskan secara detail dan terinci kepada para delegasi negara peserta yang akan mengikuti latihan," jelasnya. Selain itu, tutur Octavian, pada pelaksanaan FPC ini para delegasi akan disosialisasikan atau diperkenalkan langsung ke daerah lokasi tempat latihan, khususnya yang ada di Kota Batam. PSerta Latma akan diberikan informasi tentang kegiatan festival maritim (Maritime Festival) yang terintegrasi dalam kegiatan Latma Multilateral Komodo 2014, dengan berbagai kegiatan yang dipusatkan di Batam. "Untuk pelaksanaan latihan direncanakan pada tanggal 29 Maret hingga 3 April 2014 di wilayah Batam, Kepulauan Anambas dan Kepulauan Natuna. Latma terdiri dari tiga tahap, yaitu Harbor Phase di Batam tanggal 29 hingga 30 Maret 2014, dengan kegiatan meliputi Table Top Exercise (TTX). Kemudian Command Post exercise (CPX) dan Pre-sail Brief serta kegiatan pendamping (Maritime Hospitality) berupa kegiatan Sport, Diving, Fun Bike, Triathlon, Panggung Prajurit, Battle chefs dan Maritime Festival," terang jendral bintang satu ini. Selanjutnya, ungkap Octavian, Sea Phase atau Field Training Exercise (FTX). Pada tanggal 31 Maret hingga 1 April 2014 Latma dilakukan di wilayah perairan yurisdiksi Indonesia, yaitu di Kepulauan Anambas dan Natuna. Di sa-

na termasuk lokasi platform sebagai tahap kedua. Sedangkan tahapan terakhir adalah, Civic Mission di 4 lokasi wilayah Lanal Ranai (Kepulauan Natuna) dan 4 lokasi wilayah Lanal Tarempa (Kepulauan Anambas). "Selain diikuti oleh kapal perang TNI AL, juga diikuti kapal perang angkatan laut negara sahabat. Latma Multilateral Komodo 2014 ini juga akan melibatkan beberapa kementerian, di antaranya Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan dan Kementerian Perhubungan, Lembaga Pemerintah Non Kementerian BNPB, Basarnas dan SKK Migas. Dan pemerintah daerah dan organisasi atau lembaga internasional (AHA Centre)," terang Octavian. Octavian melanjutkan, untuk kegiatan Civic Mission meliputi kegiatan ENCAP (Engineering Civic Action Project (Bhakti Sosial) dan MEDCAP (Medical Civic Action Project Bhakti Kesehatan). "Kita melibatan aset dan personel dari TNI, di antaranya tim Penerangan(Puspen) Mabes TNI AD, kemudian satu SSK dalam ENCAP, tim dekontaminasi dan container Zeni TNI AD, tim dokter Emergency Response TNI AL. Melibatkan 16 Kapal Perang Indonesia (KRI) diantaranya, 2 PKR AMY, 2 PKR SIGMA, 2 PK, 1 LPD, 1 BRS, 3 ATF, 1 LSTM dan 4 PC. Kemudian 6 Pesawat udara yang terdiri dari 2 CASSA, 2 HELI BELL dan 2 HELI BO-105. Ditambah 13 Sea Rider, 1 Combat Boat serta personel TNI AL Lantamal IV, Lanal Ranai, Lanal Tarempa, Lanal Batam, Batalion Zeni, Yon Kesehatan, RSAL dan Ladokgi," ungkapnya. Sedangkan dari unsur TNI AU, melibatkan 1 SSK dalam ENCAP, tim dokter Emergency Response serta 2 Pesud yang terdiri dari 1 CN-235 dan 1 Hercules. (vnr/r)

7

Rasulullah Pemimpin Transformatif Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW JAKARTA (HK) — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, Rasulullah Muhammad SAW merupakan pemimpin transformatif yang mampu mengubah masyarakat dari jaman kegelapan menuju era baru yang penuh iman. "Kita berterimakasih pada Muhamad karena beliau telah mengajarkan Islam, membimbing kita, telah memimpin perubahan masa besar, yang sering kita sebut transformasi, dari jaman kegelapan ke jaman penuh cahaya iman," kata Presiden Yudhoyono saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1435 H di Silang Monas, Jakarta, Selasa

(14/1). Presiden dalam kesempatan itu mengatakan, pribadi Nabi Muhammad SAW merupakan pribadi paripurna yang harus menjadi teladan pemimpin. Nabi merupakan seorang pekerja keras, selalu menuntut ilmu, dan menjadi pengayom bagi masyarakatnya. "Beliau mengayomi semua, membangun toleransi, menjaga ukhuwah dan kerukunan bagi semua yang dipimpin. Ini cocok dikaitkan dengan Indonesia, umat Islam terbesar di dunia tetapi negara kita bangsa yang majemuk," kata Presiden. Presiden menambahkan, sifat-sifat kepemimpinan Nabi

Dari Halaman 1

CR7 Kalahkan 42 gol, belum lagi cedera yang menerpanya di akhir tahun. "Aku akan mencoba yang terbaik, seperti yang selalu aku lakukan. Dan aku berharap tahun depan akan kembali dan memenangi Ballon d'Or ketiga dalam karierku. Itulah tekadku," ucap Ronaldo seperti dilansir situs resmi FIFA. Ronaldo pertama kali memenangi award tersebut di tahun 2008. Tapi setelah itu, selama empat tahun berturut-turut, Lionel Messi selalu mengalahkan dirinya. Sempat diisukan takkan menghadiri acara tadi malam, Ronaldo datang bahkan dengan memboyong keluarganya, termasuk kekasihnya, Irina Shayk, dan anak lakilakinya yang diberi nama Cristiano Ronaldo Junior. Bocah berumur 3 tahun itu bahkan ikut bapaknya ke panggung untuk menerima trofi Ballon d'Or. Ia sempat digendong Pele, yang mengumumkan pemenang award tersebut. Trofi diserahkan oleh Presiden FIFA Sepp Blatter, didampingi pula oleh presiden majalah France Football, Francois Moriniere. "Aku luar biasa bahagia. Sa-

ngat bangga. Anda perlu bekerja sangat keras untuk memenangi trofi sebesar ini," ucapnya. Ronaldo tak lupa berterima kasih kepada semua orang dan rekannya di Real Madrid dan timnas Portugal, karena "tak mungkin memenangi penghargaan individual tanpa bekerja sebagai tim". Bagi Lionel Messi, kekalahan ini menghentikan dominasinya yang sudah berjalan dalam empat tahun belakangan. Bomber Barcelona ini mengharapkan peruntungan yang lebih baik di tahun ini. "Aku ingin memberi selamat kepda Cristiano atas kemenangannya, dia layak mendapatkan ini. Aku benar-benar tidak punya apapun untuk dikatakan, sungguh," ujar pemain yang juga kapten tim nasional Argentina itu. "Aku pikir (2013) adalah sebuah tahun yang baik bagi kami bertiga dan itulah mengalam kami semua ada di tempat ini. Aku tidak ingin mengeluh atau berdalih, yang terbaik lah yang menang." Tidak sedikit yang menilai bahwa cedera Messi mempengaruhi pemilihan. Namun, si pemain sen-

tan Ketua KPU Batam ini. Apalagi, keluarga besar Hood yang memilik pengaruh politik kuat di Kepri terus menggalang dukungan untuk kemenangan Hardi pada 9 April mendatang. Bahkan dalam kajian Haluan, Hardi termasuk kandidat kuat peraih suara terbanyak pada 9 April mendatang untuk calon DPD RI. Ia bisa menggantikan posisi Aida Ismeth Abdullah yang pernah mencatatkan sejarah sebagai peraih suara terbanyak dalam kompetisi perebutan kursi senator pada Pemilu 2009 lalu. Sedangkan calon DPD RI, Zulbahri, tim Haluan Kepri mencatat sebagai salah satu anggota DPD RI yang paling rajin ke masyarakat. Kegemaran mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam berorganisasi dari belia dipetiknya hari ini. Ia memiliki jaringan politik yang luas. Jaringan ini jadi mesin politik Ketua Komite IV DPD RI ini. Zulbahri juga dianggap seorang yang memiliki kecakapan. Buktinya, berkat kemampuannya itu, alumni Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Padang terpilih sebagai Ketua Komite IV DPD RI hingga sekarang. Sementara itu, arus dukungan terhadap calon DPD RI lainnya, H Mohammad Nabil tidak kalah besar dari calon lainnya. Dengan bersahaja, Nabil bertekad menjadi yang terbaik dalam kompetisi lima tahunan ini. Interaksi positif Nabil dengan masyarakat, politisi dan berbagai kalangan selama jadi Wakil Ketua DPRD Batam periode 2000-2004 dan Wakil Ketua DPRD Kepulauan Riau periode 2004-2009 menjadi modal penting Nabil mewujudkan mimpinya. Dan tanda-tanda mimpi Nabil mulai terwujud seiring derasnya du-

kungan terhadap dirinya. Bahkan dalam sebuah kesempatan, Nabil mengaku mesti menjalani pertemuan dengan berbagai masyarakat hingga belasan kali dalam sehari. "Jika Sabtu-Minggu, jadwal saya padat sekali," katanya di balik telepon beberapa waktu lalu. Terakhir, keberadaan Dhany Ismeht belakangan juga kian maksimal menggarap pemilih. Di Tanjungpinang, Batam dan Bintan, dukungan terhadap Dhany cukup menjulang. Dhany juga disebut-sebut bakal menjadi kandidat kuat pengganti orang tuanya, Aida Ismeth Abdullah sebagai jawara dalam kompetisi perebutan kursi senator ini. Dhany sesungguhnya punya alasan sangat kuat jadi pemuncak. Selain anak Ismeth Abdullah, mantan Gubernur Kepulauan Riau yang dicintai rakyat Kepulauan Riau, Dhany juga merupakan sosok yang intelek, bersahaja dan low profile. Dari sisi kecapakan, pengurus Yayasan Wakaf Paramadina Jakarta, siap bersaing dengan kandidat lainnya. Sama dengan kandidat lain, Dhany saat ini mesti pandai-pandai bagi waktu untuk keluarga dan istirahat. Soalnya, seabrek agenda mesti dihadiri Dhany sejak beberapa bulan belakangan. Tak ayal, Dhany pun kadang pulang ke rumah sampai larut malam. Walau begitu, Dhany mengaku tetap bangun pagi. Dalam kajian Haluan, sesungguhnya calon DPD lainnya seperti Ria Saptarika, Saidul Khudri, Djasarmen Purba, Raden Hari Cjahyono punya potensi besar menyalip enam kandidat yang berpeluang jadi anggota DPD RI. Tim Haluan Kepri mencatat, calon ini merupakan kuda hitam yang siap memberi kejutan. (fur)

belakangan. "Bensin memang putus, stok ini saya dapat dari pulau. Kalau dari pulau kan mereka ada dapat dari Batam, lalu saya jual Rp15 ribu. Tapi kabarnya besok (hari ini) bensin sudah mulai normal," ucap

pedagang kelontong berjenis kelamin wanita itu. Pantauan Haluan Kepri, jumlah pengecer di sepanjang Kota Tanjungbatu, Kecamatan Kundur cukup banyak. Tapi anehnya, bensin tak terlihat di kios-kios BBM. ***

manmu' itu. Usai melihat Ka'bah dan Masjidil Haram untuk pertama kalinya, Alika mengaku ingin untuk menggunakan hijab. Meski demikian, ia rupanya masih belum siap. "Berhijab menurut aku tergantung orangnya. Mungkin waktu dikasih hidayah aja sih. Kalau buat perempuan muslim itu emang wa-

jib, tapi ya doain aja deh Insya Allah. Kepengen sih kepengen cuma ya doain aja," tandasnya. Alika termasuk muslimah yang mempersiapkan dirinya sebelum berangkat ke Tanah Suci. Sebelum ke Mekah, dia dan keluarga menggelar pengajian bersama anak yatim piatu. Pengajian itu, kata Alika, sebagai rasa syukurnya. (dtc)

Dari Halaman 1

Bensin 1 Liter Rp15 ribu, itu pun tak penuh sesuai ukuran botol besar air mineral," keluhnya. Salah seorang penjual bensin eceran di Kilometer 2, Kundur, membenarkan terjadinya kelangkaan bensin sejak dua hari

Dari Halaman 1

Mau Berhijab ibadah, ia juga menyempatkan untuk belanja. "Umroh seru sih. Pengalaman pertama jadi seru banget. Nggak cuma ke tempat umroh aja tapi kita juga ke tempat bersejarah. Kita satu hari di Mekah terus ke Madinah. Pulang lewat Jeddah kita sempetin belanja dulu di sana," ungkap pelantun 'Aku Suka Te-

diri tidak cukup yakin dengan kansnya seandainya dirinya terus fit. "Aku tidak tahu apakah akan berbeda jika aku tidak cedera. Aku memang absen lama. Aku tidak dalam performa terbaikku semifinal di Liga Champions dan aku cedera di awal musim. Tapi itu tidak berhubungan. Yang pasti, Cristiano pantas mendapatkannya." "Tahun lalu adalah tahun yang cukup berat --- tidak hanya masalah cedera tapi juga kabar di seputar aku dan keluargaku. Mari berharap aku bisa fokus dan menikmati sepakbolaku tahun ini," harap Messi. Sementara penyerang asal Swedia yang kini bermain di Paris Saint-Germain, Zlatan Ibrahimovic, menyabet FIFA Puskas Award 2013 alias Gol Terbaik 2013. Ibra meraihnya berkat gol cantik yang ia cetak ke gawang Inggris. Dan, mantan manajer Bayern Munchen, Jupp Heynckes meraih penghargaan pelatih terbaik dunia 2013. Pria kebangsaan Jerman ini mengungguli dua nominator lainnya, Sir Alex Ferguson dan Juergen Klopp. (ffc/bln/bbc)

Dari Halaman 1

Haripinto Berkibar Tim Haluan Kepri mencatat geliat HP yang luar biasa pada Desember-Januari ini. Pria yang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Kepulauan Riau tersebut kian mendapat dukungan luas dari masyarakat. Bahkan dukungan itu tidak hanya terkonsentrasi di Batam, Tanjungpinang dan Karimun, namun dukungan HP tersebar ke semua kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Riau. Tim juga mencatat, HP merupakan calon DPD yang memilik pendukung yang tersebar di seluruh Kepulauan Riau. Disamping itu, sebagai seorang pengusaha sukses, HP juga banyak mendapat dukungan dari bos-bos besar yang memiliki ribuan karyawan. Selanjutnya, peluang Richard Pasaribu merengkung kursi DPD RI terbuka lebar. Selama DesemberJanuari, Richard sangat gencar mendekati pemilih. Richard pun rajin mendekati para tokoh masyarakat, pemuda dan politik agar memberikan dukungan kepadanya. Poin penting dimiliki pria jebolon luar negeri ini adalah, Ia dikenal seorang yang low profile, jujur dan konsisten dalam perjuangan. Soal kecakapan, para calon pemilih tidak meragukan kemampuan Richard. Richard pun dinilai calon yang sangat interaktif dengan pemilih. Ia juga dinilai sebagai calon yang kaya gagasan tentang pembangunan daerah. Sementara itu, peluang calon DPD RI, Hardi S Hood masuk empat besar peraih kursi DPD RI yang tersedia makin terbuka lebar. Apalagi mantan Ketua Dewan Pendidikan Kota Batam ini mendapat dukungan dari partai yang saat ini secara survei terus menanjak. Selain itu, jaringan politik Hardi yang telah terbangun selama ini juga membantu pemenangan man-

Muhammad SAW yang bekerja keras dan pantang untuk menyerah juga harus menjadi contoh bagi bangsa Indonesia untuk terus membangun dan tidak berputus asa. Menurut dia, tidak ada jalan pintas dalam menggapai cita-cita mulia. Presiden dalam kesempatan itu juga berpesan, mendekati pemilu 2014, agar semua komponen bangsa menjaga keamanan dan ketertiban serta terus meningkatkan kerukunan. Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1435 H tersebut diselenggarakan oleh Majelis Rasulullah dan dihadiri oleh ribuan masyarakat. Tampak pula Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi dan Sekretaris Kabinet Dipo Alam. (ant)


CMYK

Iptek

Rabu, 15 Januari 2014

Google Minta Maaf

"Adolf Hitler" Muncul di Peta JAKARTA (HK) — Seusai Perang Dunia II, segala yang berbau Nazi menjad hal tabu di Jerman. Karena itu, nama "Adolf Hitler" yang tiba-tiba terpampang di Google Maps segera mengundang perhatian warga negara tersebut. Sang diktator itu muncul sebagai nama jalan di salah satu sisi lapangan Theodor-HeuzzPlatz, Berlin. Lapangan yang

bersangkutan dulu memang pernah dinamai "Adolf Hitler Platz" pada periode kepemimpinan pria berkumis

"toothbrush moustache" tersebut, mulai 1933 hingga 1945. Nama lapangan ini kemudian diubah menjadi Reichskanzlerplats setelah Perang Dunia II berakhir, kemudian diubah lagi jadi namanya yang sekarang pada 1963. Entah mengapa Google kemudian berinisiatif memunculkan sejarah lama lapangan itu kembali ke

permukaan. Tak jelas berapa lama nama "Hitler" tertulis di Google Maps, tetapi laporan sejumlah media lokal yang dikutip oleh NBCNews menyatakan bahwa hal tersebut berlangsung selama beberapa jam pada tanggal 9 Januari 2014. Google kemudian segera bereaksi dengan meminta maaf. "Kami telah menyadari adanya kesalahan nama sebuah jalan di Jerman di Google Maps dan telah memperbaikinya secepat mungkin. Mohon maaf atas kekeliruan ini," tulis raksasa mesin pencari itu dalam sebuah pernyataan. Eksekutif Google menjelaskan pada surat kabar Jerman B.Z. bahwa pihaknya tak punya penjelasan di balik insiden tersebut dan sedang menyelidikinya. Ada kemungkinan hal itu terjadi karena kesalahan kecil di tool map maker Google, yang kemudian lolos dari evaluasi karena memang sejalan dengan sejarah tempat yang bersangkutan. (kcm)

8

Google Beli Perusahaan Pembuat Detektor Asap NEW YORK (HK) — Google akan membayar 3,2 miliar dollar AS, sekitar Rp 38,4 triliun, untuk membeli Nest Labs, pengembang perangkat versi berteknologi tinggi dari peralatan seperti termostat dan detektor asap. Perusahaan mesin pencarian di internet ini akan menjadi investor awal Nest Labs. Termostat besutan perusahaan ini, seharga 249 dollar AS, dirancang untuk mempelajari keinginan pengguna suatu lokasi didinginkan atau dipanaskan. Ketika preferensi konsumen sudah didapat, alat ini akan otomatis menyetel pengatur udara ruangan. Adapun alarm Nest Protect dirancang untuk menjadi tak terlalu menyebalkan dibandingkan alarm konvensional. Ketika ada asap atau tingkat karbon monoksida meningkat, alat ini akan menyala dengan lampu kuning

dan mengeluarkan peringatan dengan suara manusia. Konsumen juga punya pilihan mematikan alarm bila ternyata tak ada kondisi darurat. Untuk menghentikan peringatan alat itu, pengguna cukup melambaikan lengan ke arahnya. Nest Protect dihargai 129 dollar AS, ketika peralatan lawas hanya dibandrol di kisaran 50 sampai 80 dollar AS. Nest Labs berbasis di Palo Alto, California, Amerika Serikat. Perusahaan ini didirikan pada 2010, oleh Toni Fadell, seorang pakar gadget yang juga membantu merancang iPod dan iPhone saat masih bekerja di Apple. Saham Google tercatat turun 7,2 dollar AS menjadi 1.122,98 dollar per lembar pada perdagangan Senin (13/1), namun kembali naik 6,02 dollar AS menjadi 1.129 dollar AS per lembar setelah penutupan pasar. (kcm)

Baju Pintar Pembaca Keadaan Pemakainya LAS VEGAS (HK) — Mode Prancis semakin berkembang pesat dengan menghasilkan baju pintar berbahan kain rajut bersensor mikro, sehingga mampu mengungkap keadaan pemakainya bila lelah atau tidak sehat. Perusahaan Prancis Cityzen Sciences pada pameran produk elektronik memamerkan baju pintar yang dilengkapi pemindai untuk membaca panas tubuh, irama jantung, gerak dan tempat. "Kain itu dapat digunakan untuk busana, sarung tangan, kemeja, celana, atau sebut saja yang mana," kata Gilbert Reveillon, direktur internasional Cityzen, perusahaan utama dalam konsorsium yang menciptakan perangkat tersebut.

Ia menimpali, "Ini kali yang pertama kami berhasil menyatukan dua industri, memadukan alat sensor pada kain." Alat sensor pada kemeja dapat menangkap data pemakainya dan memindah informasi itu melalui alat kecil bertenaga baterai yang dijahit tersembunyi pada merek. Data tersebut kemudian dikirim seketika secara nirkabel ke telepon pintar yang sudah dilengkapi aplikasi dan bisa memberikan peringatan tentang orang-orang yang berpotensi memiliki masalah fisik. Aplikasi itu dapat menunjukkan apakah orang yang mengenakan kemeja tersebut sedang lelah, strees atau bahkan akan mendapat serangan jantung, kata

Reveillon. "Kita tidak bisa mencegah serangan jantung yang terjadi tetapi bisa mendeteksinya beberapa jam bahkan beberapa hari sebelumnya," kata Reveillon kepada AFP. Materi itu dikembangkan secara bersama oleh tim olahraga Prancis dan industri kesehatan. Kemeja pintar Cityzen mendapat kehormatan sebagai temuan pertama dalam pertemuan puncak digital kesehatan. "Benar-benar seperti fiksiilmiah," kata kepala operasi Everyday Health, Paul Slavin setelah memberikan penghargaan inovasi pada Cityzen. Everyday Health adalah perusahaan digital kesehatan yang mendanai penghargaan

tersebut. Seorang anggota tim Cityzen mengenakan kemeja pintar sekitar satu jam bepergian di jalur Las Vegas yang terkenal dengan telepon pintar yang mengungkapkan bagaimana reaksi tubuhnya. "Jalan raya Las Vegas tak pelak membuat detak jantung meningkat," kata Reveillon. Kain pintar itu dapat dicuci dan disetrika tanpa perlu khawatir. "Dalam dua tahun, termasuk mencuci, baru memerlukan pengisian ulang baterai," janji Raveillon. Bahan busana itu harganya 30 hingga 40 persen lebih mahal ketimbang kain biasa. Kainkain itu diperkirakan akan masuk pasar akhir tahun ini. "Akan mendunia baik

sebagai busana kesehatan ataupun busana olahraga." kata Raveillon. Ia mengungkapkan pula, "Rencana kami menerapkan sensor mikro saat ini dan dalam waktu mendatang akan memakai sensor nano, pada kain apa pun."

"Seorang anak yang memakai kemeja ini, jika ibunya melihat detak jantungnya meningkat dan suhu badan naik, maka ia bisa memanggil anaknya pulang, bahkan bisa mengawasi jalan yang ditempuh," kata Raveillon menambahkan. (ant)

Samsung Galaxy Note 3 Neo Hadir Bulan Depan JAKARTA (HK) — Samsung disebut-sebut akan meluncurkan phablet harga terjangkau, Galaxy Note 3 Neo pada Mobile World Congress (MWC) bulan depan. GSM Arena yang mempublikasikan rincian spesifikasi perangkat ini, menunjukkan kemiripan internal dengan Galaxy Note 2. Sumber tersebut menyatakan bahwa Galaxy Note 3 Neo akan berfitur sama dengan pendahulunya, yakni layar 720p berukuran 5,5 inci, RAM 2GB dan ruang penyimpanan 16GB.

Perbedaannya akan terdapat pada ukuran fisik yang lebih tipis menjadi 8,6mm. Selain itu, Neo 3 dikabarkan akan menggunakan prosesor sixcore hybrid yang mengkombinasikan chip quad-core 1.3GHz dengan chip dual-core 1.7GHz. Kedua chip ini akan bekerja secara bergantian tergantung pada beratnya aplikasi yang dijalankan. Samsung baru-baru ini membantah spekulasi tentang rencana peluncuran Galaxy S5 pada MWC, dengan mengkonfir-

masi bahwa perangkat ini akan dihadirkan pada Maret atau April. Galaxy Note 3 Neo yang merupakan versi murah dari Galaxy Note 3, dikabarkan akan dirilis di bawah moniker Galaxy Note 3 Lite. Perkenalkan Galaxy Note Pro Samsung memperkenalkan produk baru di lini tablet, yaitu Galaxy Note Pro 12.2 inci pada Consumer Electronics Show (CES). Perangkat itu dilengkapi layar beresolusi 2560 x 1600 pixel dengan 3 GB RAM, dan

berjalan dengan sistem operasi Android 4.4 KitKat serta memiliki dua versi, 3G dan 4G. Versi 3G dimotori prosesor Exynos 5 Octa, sementara 4G dengan quad-core Qualcomm Snapdragon 800 chip. Fitur lainnya meliputi LTE, dukungan untuk S Pen stylus Samsung, kamera belakang 8 megapiksel dan 2 megapiksel untuk kamera depan. Tablet ini didukung dengan baterai 9500mAh dan tersedia dalam dua pilihan memori, 32GB dan 64GB. (ant)

JAKARTA (HK) — Indosat telah mengubah nama layanan unduh lagunya, dari Backstage menjadi Arena Musik pada pertengahan 2013 lalu. Kini, Arena Musik hadir dengan fitur baru dan konten musik yang lebih beragam. Arena Musik merupakan portal musik yang berisi lagu dari dalam maupun luar negeri. Layanan ini dapat dinikmati dengan dua cara.

Pertama, cara berlangganan dengan memilih paket yang menarik, yaitu paket harian, mingguan, dan bulanan, harganya mulai Rp 2.000 sampai Rp 50.000. Sementara cara kedua adalah, mengunduh lagu tanpa berlangganan terlebih dahulu. Selain itu, Indosat juga menyediakan lagu yang dapat diunduh gratis, namun tetap legal. “Selain untuk memberikan kemudahan pelanggan dalam menikmati musik terkini, layanan ini juga hadir sebagai wujud komitmen Indosat sebagai operator

telkomunikasi yang mendorong perkembangan digital musik di Indonesia,” kata Division Head Content & Value Added Service Indosat, Hesti Diyahanita Priamsari, dalam siaran pers yang diterima KompasTekno, Senin (13/1). Guna menghindari pembajakan lagu serta melindungi hak cipta, Hesti mengatakan, pihaknya menyediakan aplikasi pemutar musik untuk file berformat DRM (Digital Rights Management). Dengan format DRM, lagu hanya bisa diputar pada aplikasi Arena Musik.

“Sehingga, pelanggan tidak bisa menduplikasikan lagu tersebut ke ponsel lainnya,” tambahnya. Layanan Arena Musik dapat diakses dari aplikasi yang tersedia untuk ponsel Android, iOS, BlackBerry, Nokia, atau melalui situs web. Indosat juga akan melakukan aktivitas promosi dalam Arena Musik, yang berhadiah bonus pulsa atau suvenir yang ditandatangani oleh musisi, tiket konser, hingga kesempatan berjumpa dengan musisi idola. (kcm)

Dekstop Twitter Adopsi Gaya Smartphone Indosat Perbarui Layanan Unduh Lagu “Arena Musik” SAN FRANSISCO (HK) — Twitter mulai Senin (13/1/ 2014) melakukan modifikasi pada tampilan mereka di laman versi dekstop. Modifikasi ini mengadopsi tampilan pesan teks yang populer di smartphone, one-to-many. "Kami meluncurkan penyegaran (atas) http://twitter.com yang mencerminkan tampilan dan nuansa aplikasi iOS dan Android," kata perusahaan yang berbasis di San Francisco dalam pesan mereka di Twitter. Perubahan itu dibuat ketika orang-orang dianggap semakin sering mengunjungi jejaring sosial maupun kegiatan online melalui perangkat mobile, bukan lagi laptop atau komputer dekstop. (kcm)

CMYK

Editor: Eddy, Layouter: Mulia Aditya


CMYK

Rabu, 15 Januari 2014

9

Ratusan Karyawan PT Sentek Mogok Rekan Kerja Di-PHK Sepihak

Anak Jalanan Susah Dibina BATAM CENTRE (HK) — Kepala Dinas Sosial dan Pemakaman, Raja Kamarulzaman, mengaku kesulitan melakukan pembinaan terhadap anak-anak Raja jalanan di Kota Batam. Hal itu dikarenakan tidak adanya kepedulian dari diri mereka sendiri dan orangtua. " Kendalanya itu orang tua dari anak jalanan itu sendiri. Mereka tidak peduli dengan pendidikan anakanaknya. Padahal kami sudah memberikan pelatihan kepada anak-anak jalanan itu saat berada di rumah singgah, " ujarnya. Menurut dia, di rumah singgah Nilam Suri, ada beberapa pelatihan yang diberikan kepada anak-anak jalanan. Diantaranya ialah keterampilan las dasar, menAnak Jalanan Hal 10

Perwako soal BBM Dinilai Lemah BATAM CENTRE (HK) — Peraturan Walikota Batam (Perwako) tahun 2012 tentang pembelian bahan bakar minyak jenis solar dinilai lemah. Karena, dalam Perwako itu tidak melarang konsumen membeli solar secara berulang-ulang di hari yang sama. Akibatnya, pembelian solar dalam jumlah besar pun marak. " Per transaksi sesuai Perwako itu pembelian BBM

untuk solar Rp200 ribu atau Rp300 ribu. Lemahnya Perwako tidak melarang pengisian per hari. Makanya kami minta agar Perwako itu direvisi. Dengan cara mempertimbangkan berapa panjang jalan di Batam, " kata Sales Executive Retail XII, Pertamina, Teuku Desky Arifin, Senin (13/1). Saat ini, kata dia, tindaPerwako soal Hal 10

Pertamina Tambah Kuota 27 Ribu Tabung

SAGULUNG (HK) — Ratusan karyawan PT Sentek Indonesia, Kampung Becek, Sei Lekop, Sagulung melakukan aksi mogok kerja di depan perusahaan itu, Selasa (14/1). Dedi Manurung Liputan Batam Para karyawan tersebut memprotes kebijakan manajemen perusahaan yang memPHK (Pemutusan Hubungan Kerja) secara sepihak lima rekan mereka. PHK tersebut merupakan buntut dari pengrusakan 6 unit mobil dan 1 motor yang dilakukan buruh saat berunjuk rasa pada November 2013 lalu. Untuk menetralisir ketegangan antara buruh dan manajemen perusahaan, pihak Polresta Barelang mencoba mempertemukan kedua be-

lah pihak dalam sebuah perundingan. Namun titik temu antara pihak buruh dan perusahaan galangan kapal tersebut tak membuahkan hasil. Kedua belah pihak tetap ngotot pada pendiriannya. Padahal, pertemuan tersebut sudah digelar hingga tujuh kali. Atas sikap para buruh tersebut, pihak perusahaan akhirnya mengambil kebijakan dengan melakukan PHK sepihak terhadap 211 buruh yang terdiri dari 114 anggota Serikat Pekerja Metal Indonesia (SPMI) Batam dan 97 Ratusan Karyawan Hal 10

Gandeng FPK dan PP Panitia Imlek Siapkan Beragam Kegiatan NAGOYA (HK) — Warga Tiongha di Batam kembali melakukan penyambutan tahun baru Imlek secara besarbesaran. Ada hal spesial pada penyambutan tahun baru Imlek 2565/2014 ini, dimana panitia menggandeng Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) dan Pemuda Pancasila (PP) sebagai panitia. Ketua pelaksana Imlek 2014, Eddy C Lummawie SH mengungkapkan bahwa pe-

laksanaan Imlek tahun ini tidak hanya ditujukan untuk warga Tiongha, tetapi untuk seluruh warga Batam sebagaimana tema yang diusung Imlek bersama. "Tahun ini kita menggandeng FPK dan PP dalam kepanitian, sebagai bentuk kebersamaan kita dalam Imlek tahun ini," ujar Eddy C Lummawie ke awak media, sesaat Gandeng FPK Hal 10

Atasi Kelangkaan Elpiji 3 Kilogram BATAM CENTRE (HK) — Pertamina akhirnya menambah kuota elpiji ukuran 3 kilogram untuk Kota Batam pada Januari ini sebanyak 27 ribu tabung. Kebijakan ini ditempuh untuk memenuhi kebutuhan gas masyarakat, yang akhir-akhir ini mengalami kelangkaan. Hal itu dikemukakan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam Amsakar Achmad, yang ditemui di kantornya, Senin (13/1). Menurut dia, penamba-

han itu dilakukan karena belum maksimalnya pendistribusian elpiji oleh Pertamina. " Kuota sudah ditambah 27 ribu tabung. Kemarin, selama dua minggu sudah dilakukan Operasi Pasar (OP) di empat titik. Titiktitiknya itu di Sagulung, Bengkong, Batuaji, dan Sekupang, " katanya. Ia menjelaskan, saat operasi pasar pihak Pertamina mendistribusikan Pertamina Tambah Hal 10

DEDI MANURUNG/HALUAN KEPRI

AKSI MOGOK — Ratusan karyawan PT Sentek Indonesia melakukan aksi mogok kerja dengan memasang tenda di depan perusahaan itu, Selasa (14/1). Aksi itu sebagai bentuk protes terhadap kebijakan perusahaan yang telah memPHK lima rekan kerja mereka.

Semua Drainase Dipermanenkan mengatakan hal itu saat meninjau drainase di sekiBATAM CENTRE (HK) — tar Nagoya, belum lama ini. Dinas Pekerjaan " Langkah ini diUmum (PU) Kota tempuh untuk mengaBatam akan memtasi banjir yang terjadi permanenkan sesetiap turun hujan. mua drainase yang Dana yang dianggarmasih dalam konkan untuk kegiatan disi tanah. Untuk ini sebesar Rp28,6 mikawasan yang beliar, "katanya. lum ada drainase Ia menyebutkan, akan dibangun dinas PU akan meYumasnur nyediakan alat bedrainase baru. Kepala Dinas rat untuk memberPU Kota Batam Yumasnur sihkan 40 kilometer drai-

nase. Dananya mencapai Rp1,6 miliar. Sebab, beberapa drainase banyak yang dangkal. Menurut dia, setidaknya untuk pembangunan drainase menghabiskan dana sekitar Rp27 miliar. Ia menyebutkan, banjir di Nagoya disebabkan karena curah hujan tinggi pada Sabtu dan Minggu kemarin, serta disebabkan oleh air laut pasang.

Atasi Banjir

Semua Drainase Hal 10

Kontraktor Posyandu Kabur

BERBAGAI Paguyuban dan Ormas turut hadir dalam rapat persiapan Perayaan Imlek 2565/2014 di Kafe Siang Malam, Nagoya, Senin (13/1).

SAGULUNG (HK) — Direktur CV Citra Bangun Konstruksi Rudi Pranoto diduga melarikan diri ke luar Batam. Kontraktor pembangunan Posyandu itu kabur setelah meninggalkan utang 9 juta di toko bangunan langganannya Toko Sumber Agung, Batuaji. Tidak hanya itu, Rudi Pranoto juga belum membayar

gaji tiga orang tukangnya. Kepala tukang Amin yang didampingi pengurus LSM Nato Parlaungan Siregar saat memberi keterangan kepada Haluan Kepri, Selasa (14/1). Menurut Parlaungan, tadinya ia tidak menyangka sang direktur Rudi Pranoto akan melarikan diri. Karena sebelumnya, antara dirinya

CMYK

dan Rudi Pranoto telah membuat kesepakatan di hadapan pemilik toko. Dalam perjanjian itu, Rudi akan menyelesaikan semua yang menjadi utang material atas pembangunan satu unit Posyandu berukuran 6x 6m di RT 02/RW02 Kontraktor Posyandu Hal 10

Editor: Sofyan, Layouter: M Fahrullazi


Metro Batam

Rabu, 15 Januari 2014

Imigrasi Tangkap Buronan Interpol Lima Tahun Menetap di Batam BATAM CENTRE (HK) — Guo Jun Wen (64), warga negara Cina (RRC) ditangkap Petugas Imigrasi Klas II A Khusus Batam, di perumahan Crown Royal, Batam Centre pukul 2.30 WIB, saat hendak mengurus Kartu Tinggal Izin Tetap (KITAP), Senin (12/1). Ia merupakan buronan interpol kasus persaingan bisnis properti di negaranya. Guo Jun Wen telah menetap di Batam sejak tahun 2008 lalu dan menikah dengan seorang warga negara asing. Batam merupakan daerah yang aman bagi Guo Jun Wen sehingga menjadikan daerah ini sebagai pelarian.

Imigrasi Klas II A Khusus Batam, Rafli mengungkapSelama di Batam, Guo Jun kan, penangkapan ini dilakuWen mencoba berbisnis. kan karena sebelumnya terNamun saat hendak me- sangka sempat mengajukan ngurus Kartu Tingsurat permohonan gal Izin Tetap (KIKITAP di kantor TAP), ia ditangkap Imigrasi Batam. petugas Imigrasi " Dari situ kami Klas II A Khusus Balangsung mengatam. Harapan untuk mankan tersangka, tinggal di Batam lekarena kami pada bih lama lagi pun, tanggal 2 Agustus kandas. Ini menyu2013 menerima susul terbitnya surat rat dari interpol tenRafli dari interpol ke Imigtang status daftar rasi Indonesia pada tanggal pencarian orang (DPO) yang 2 Agustus 2013 lalu ten- diduga berada wilayah hukum tang masuknya nama Guo Indonesia," katanya. Jun Wen dalam daftar pen"Surat itu diedarkan di carian orang (DPO). seluruh Imigrasi di Indonesia Kabid Wasdakim Kantor tentang adanya buronan In-

Dari Halaman 9

Semua Drainase " Sehingga aliran air ke laut lambat. Makanya terjadi pelimpahan ke darat, "ucapnya. Dia menjelaskan, drainase di sekitar Nagoya memang sudah terpola. Hal tersebut, membuat pihaknya kesulitan membenahi banjir yang terjadi di kawasan itu. " Kalau di Nagoya, dimensi drainase sudah terpola dari dulu. Kiri kanannya, sudah dimanfaatkan masyarakat, "jelasnya. Yumasnur mengatakan, penanganan drainase yang awalnya masih tanah dan akan dipermananen dilakukan di 18 lokasi. Diantaranya, 7 lokasi di Batam Kota, 7 lokasi Sagulung dan Batuaji, kemudian 2 lokasi di Lubukbaja dan Sekupang. " Nanti juga ada program lain dari Provinsi dan Kementerian PU. Peningkatan jadi parit permanen,

"paparnya. Untuk grand disign drainase ini, Yumasnur mengaku sudah berkoordinasi dengan BP Batam. " Karena itu tidak lepas dari tata guna lahan. Jadi itu katanya mereka (BP Batam) yang akan melakukannya, "ucapnya. Sementara, banjir yang terjadi di sekitar Perumahan Cendana menurut dia dikarenakan, karena adanya pemanfaatan lahan dan sedang terjadi proses cut and fill. Sehingga saat hujan, air membawa lumpur ke dalam drainase. " Di Cendana memang sudah kami programkan (pembenahan drainase). Tapi programnya bertahap dan tahun ini akan kami lanjutkan. Kalau kemarin terjadi banjir, karena hujan lebat dan airnya di sana mengalir ke Dam Duriangkang dan Dam Duriangkang juga airnya melim-

pah. Di tambah sekitar lokasi itu yang awalnya belum dimanfaatkan sudah dimanfaatkan dan ada pengerjaan cut and fill. Sehingga air ini membawa endapan lumpur dan menyumbat drainase, "paparnya. Wakil Walikota Batam Rudi menambahkan pihaknya terus melakukan pembenahan secara rutin. Banjir yang terjadi ini selain air laut pasang , juga karena kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah. Mereka membuang sampah sembarangan sehingga menutup drainase. " Terakhir, karena drainase ini sudah tua umur sekitar 30 tahun dan dibuatnya saat jumlah penduduk Batam masih sedikit, "kata Rudi. Kata dia, saat ini, pihaknya juga akan menyelesaikan kepemilikan lahan bersama dengan BP Batam. " Kalau

adanya dugaan penyelewengan gas, di pangkalan tidak resmi. " Nanti kami akan turun ke lapangan dan BAP mereka (pangkalan tidak resmi). Darimana mereka dapat gas itu dan berapa jatahnya. Setelah itu kami akan panggil agennya, "tegas Amsakar. Sementara itu, Jr Sales Executive LPG VI Pertamina Wilayah Kepri, Agung Nurhananto menyatakan, kebutuhan gas 3 kilogram di Batam berkisar pada 600 hingga 700 ribu per bulan. Pada minggu kedua Januari ini, kebutuhan Batam sudah di atas 700 ribu. " Kami akan menerapkan sistem informasi terpadu, atau sistem monitoring 3

kilogram. Tujuannya untuk memperketat distribusi dari agen ke pangkalan. Sehingga Pertamina dapat membuat record by sistem, "jelasnya. Dengan sistem itu, lanjut Agung, agen wajib menginput penerimaan dan penyaluran melalui web Pertamina. " Jadi agen menginput per pangkalan yang mereka supplai. Kalau gak di input secara real time, ada sanksi. Tapi sanksi pertama ya surat peringatan dulu. Kalau bandel baru kami skorsing, "paparnya. Agung menyatakan, pihaknya terus melakukan pengawasan di lini agen. Tapi, hingga saat ini, pihaknya belum menemukan satu pun agen nakal. Namun ia juga

Mekanisme PHK juga dianggap buruh melanggar ketentuan yang ada karena tidak melalui surat resmi melainkan hanya menempelkan nama-nama buruh yang di PHK di papan pengumuman di lokasi perusahaan. Ratusan buruh juga terlihat memarkirkan motor dan kendaraan-kendaraan mereka di depan pintu perusahaan. Dalam tuntutannya, mereka meminta kelima rekannya yang permanen serta 29 karyawan lainnya kembali dipekerjakan. Ketua PUK PT Sentek In-

donesia SPPJM (serikat pekerja perkapalan dan jasa Maritim) SPMI, Iwan Putra meminta pihak perusahaan membatalkan PHK dan mempekerjakan kembali rekan-rekannya yang sudah diberhentikan. " Dan yang tak lah pentingnya adalah hak- hak normatif mereka seperti gaji bulan Oktober sampai sekarang harus dibayarkan, " jelas Iwan. Iwan mengingatkan pihak Disnaker Kota Batam dan agar segera mengambil keputusan. Karena, mereka bosan menunggu terlalu lama. " Ka-

lau tak ada keputusan sampai Rabu (15/1) ini, kantor disnaker akan kami serang. Jangan diam lah, kami butuh kejelasannya," tegasnya. Hingga saat ini pihaknya masih menunggu keputusan Disnaker. Ia berharap jangan ada yang bermain dalam kasus ini. " Kami bukan karyawan tak jelas, dan jangan dikawal-kawal oleh sejumlah ormas. Kami mau tenang bekerja," tegasnya. Managemen PT Sentek Indonesia dan Disnaker Batam belum berhasil dikonfirmasi. ***

Dari Halaman 9

Perwako soal kan yang bisa dilakukannya adalah memblokir pengiriman BBM ke SPBU yang terbukti bermain dengan penimbun solar. Ini dilakukan untuk menekan aksi pembelian solar secara berlangulang oleh para konsumen itu. Dikatakan dia, hingga saat ini pihaknya belum mendapatkan kuota BBM untuk tahun ini. " Yang pasti penyaluran kemarin, solar over 1 persen, premium under 3 persen dan minyak tanah under 20 persen, "bebernya. Saat ini, lanjut Desky, pembelian BBM di Batam mencapai 450 ton per hari. Hal itu dikarenakan meningkatnya permintaan konsumen, seperti diketahui, saat ini kerap terjadi antrian truktruk dan mobil pribadi pengguna solar. " Memang dalam sehari bisa mencapai 450 ton karena banyak permintaan konsumen, "pungkasnya.

menegaskan, untuk menangani hal itu merupakan tugas dari Pertamina dan Disperindag. " Kami tetap jaga agar agen tegas ke pangkalannya kalau ada yang nakal. Tahun lalu, Kepri mendapatkan kuota gas sebesar 31.435 matrik ton. Itu secara proporsional dan dibagi lagi per kabupaten dan kota, "tuturnya. Wakil Walikota Batam, Rudi yang ditanyai wartawan apakah agen dan pangkalan, dapat menjual gas 3 kilogram dengan harga sesuai Perwako?. Rudi hanya berujar, " Nanti kami akan tertibkan pangkalan-pangkalang yang tidak mendapatkan izin beroperasi,". (byu)

Dari Halaman 9

Ratusan Karyawan buruh non-serikat. Pihak perusahaan beralasan PHK tersebut untuk efisiensi sekaligus untuk menekan kerugian yang ditimbulkan selama ini. Tindakan PHK sepihak oleh perusahaan kemudian direspon buruh dengan melakukan aksi mogok kerja di lokasi perusahaan yang dikawal pihak kepolisian Sagulung. Alasan rugi dan efisiensi yang disebut managemen untuk melakukan PHK sepihak tidak bisa diterima buruh karena tidak sesuai dengan fakta di lapangan.

ada syarat diperluas maka kami akan perluas. Kalau tidak, kami pergunakan yang ada. Secara pribadi drainase yang akan kami bangun, bisa digunakan 30 tahun mendatang. Ketiga saya minta kepada masyarakat, jangan buang sampah sembarangan dan drainase depan ruko jangan di tutup mati, "ujar Rudi. Rudi juga berharap, para pengembang, dapat menyiapkan lahan yang luas untuk drainase didepan perumahannya. " Mereka harus menyiapkan lahan cukup besar drainase. Jangan tiga meter. Kalau bisa 20 meter. Jadi bisa digunakan hingga 30 tahun ke depan. Ini hukumnya wajib. Lebarnya itu tergantung lokasinya. Yang penting mereka siapkan lahan dan memberikan kepada kami dan IMB-nya nanti akan kami kontrol, "pungkas. (byu)

Dari Halaman 9

Pertamina Tambah sekitar 1 LO atau 560 tabung. Meski sudah dilakukan operasi pasar, tetapi kelangkaan masih terus terjadi. Karena alasan itulah, pihaknya kembali meminta pertamina untuk melakukan OP di lima kecamatan yang dianggap rawan kehilangan gas yang tabungnya berbentuk buah melon itu. "Kami sudah menyerahkan data ke lima kecamatan itu. Diantaranya Sei Beduk, Batam Kota, Bengkong, Batuaji, Sagulung. Yang pasti kondisi hari ini, Minggu kedua Januari, persoalan gas tiga kilogram berangsur membaik, "katanya. Selain itu juga, pihak terus melakukan pengawasan dan pengecekan lapangan,

terpol yang diduga menetap di Indonesia," kata Rafli di Mapolresta Barelang. "Untuk kasusnya yang kami dapatkan yakni persaingan bisnis di RRC. Saat ini kami titipkan di Mapolresta Barelang dan selanjutnya tersangka akan diserahkan ke Interpol,"ujarnya mengakhiri. Sementara itu, Kasat Intelkam Polresta Barelang Kompol Budi W ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan buronan Interpol yang diamankan pihak Imigrasi Batam. "Penangkapan itu dilakukan pihak Imigrasi Batam dan selanjutnya penanganan dilakukan Imigrasi," kata Budi. (cw81)

Masih Terjadi Antrian kendaraan berbahan bakar minyak (BBM) solar subsidi masih terjadi di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Batam. Pantauan Haluan Kepri di SPBU Batam Center antrian terlihat mengular hingga memakan badan jalan. Kendaraan yang datang dari arah belakang terpaksa harus ekstra hato-hati, karena sempitnya jalan yang dilalui akibat

antrean kendaraan. Pemandangan serupa juga terlihat di SPBU di samping Rumah Sakit Harapan Bunda. Puluhan kendaraan berbahan bakar solar tampak antri menunggu giliran. Akibat antrian tersebut, jalan Budi Kemulian terlihat macet. Sementara sopir mobil pelansir yang tidak mau menyebutkan namanya, kalau solar yang dibelinya belum ada satu ton tidak

bisa dibawa ke tempat gudang penimbunan solar. Untuk bisa mendapatkan satu ton solar, ia harus antre berulang kali di sejumlah SPBU. “ Kalau satu SPBU saja kita datangi, tidak bisa mencapai satu ton. Kan sekarang ini sudah banyak mobil pelangsir, jika tidak pandai-pandai tidak akan dapat solar itu,�ujarnya langsung menutup kaca mobilnya. (byu)

10

Tiada Hari Tanpa Menanam Pohon Danramil 01/BT Go Green di Bengkong Mahkota BENGKONG (HK) — Dalam upaya mendukung program penanaman 1 miliar pohon yang dicanangkan Presiden atau yang lebih dikenal dengan program Go Green, Kodim 0316/Batam mencanangkan program tiada hari tanpa menanam pohon, dengan menginstruksikan seluruh Koramil untuk melakukan penanaman pohon secara bergiliran Program tiada hari tanpa menanam pohon ini, diawali dengan penanaman 50 batang pohon oleh Koramil 01/Batam Timur (BT) bersama masyarakat Bengkong Mahkota, Kelurahan Bengkong Laut, Kecamatan Bengkong di ruang terbuka/ row jalan Bengkong Mahkota, Senin (13/1). Penanaman pohon ini dipimpin langsung oleh Danramil 01/BT Kapt Inf Eddy Mauzar bersama Lurah Bengkong Laut, Wendy Pratama S.STP. Mewakili Dandim 0316/Batam Letkol Arh Harvin Kinigallo, Danramil 01/BT mengatakan bahwa selama tiga bulan kedepan, seluruh Koramil di Batam akan melakukan penanaman pohon bersama masyarakat secara bergiliran. " 3 bulan kedepan kami akan melakukan penanaman pohon bersama masya-

rakat, dan setiap Koramil kebagian giliran sekali dalam sepekan," ungkap Edy Mauzar. Lebih lanjut disampaikan Edy, bahwa 50 batang pohon ini terdiri dari empat macam, yakni pohon mahoni, pohon durian, pohon mangga dan pohon sirsak. "Diutamakan pohon yang dapat menjadi resepan air," katanya. Di tempat yang sama, Lurah Bengkong Laut, Wendy Pratama mengungkapkan bahwa pelaksanaan penanaman pohon diharapkan menjadi stimulan bagi masyarakat, sehingga semakin hari akan semakin banyak masyarakat yang punya kesadaran pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon.

AMIR YUNUS/HALUAN KEPRI

SEJUMLAH anggota Koramil 01/Batam Timur (BT) bersama masyarakat Bengkong Mahkota, Kelurahan Bengkong Laut, Kecamatan Bengkong menanam 50 batang pohon di row jalan Bengkong Mahkota, Senin (13/1).

Dari Halaman 9

Gandeng FPK setelah rapat bersama dengan seluruh panitia Imlek di Cafe Santaria (Kedai Kopi Siang Malam), Nagoya, Senin (13/1). Sesuai agenda, perayaan Imlek tahun ini dipusatkan di sepanjang jalan BPR Sentral Kepri, Nagoya. Dan akan berlangsung selama 12 hari penuh, yakni dibuka pada 18 Januari dan akan ditutup pada 29 Januari. Masih kata Eddy, perayaan kali ini juga ada beragam kegiatan, diantaranya lomba karoke khusus usia 40 tahun ke atas, bazar pernak-pernik Imlek di sepanjang jalan depan BPR Sentral Kepri, beragam stand yang menjual makanan khas berbagai daerah dan lainnya.

"Yang lebih spesial, kita menyiapkan panggung untuk pertunjukan budaya dari berbagai etnis," ujarnya. Di tempat yang sama, Penasehat Panitia, Amat Tantoso mengungkapkan bahwa untuk kemeriahan perayaan Imlek tahun ini, panitia juga memasang kurang lebih seribu lampion di sepanjang area acara. Selain itu, panitia juga memasang sejumlah baliho ucapan Selamat Imlek atau Gong Ci Pacay. Dan istimewahnya, ucapan di baliho tak hanya bisa diucapkan oleh etnis Tiongha, tetapi bisa diucapkan oleh seluruh tokoh dengan difasilitasi oleh panitia. "Semua bisa memberikan ucapan di Baliho, tinggal

" Saat ini saya selalu ditagih pemilik toko agar sesegera mungkin membayar utang material tersebut. Saya bersama 2 orang anggotanya dikejar pemilik toko dan selalu menekankan agar semua material berupa semen, Batako, Paku, Asbes dan material lainnya yang pernah diambil agar dikembalikan," katanya. Bangunan Posyandu tersebut setelah selesai sempat diserahkan Direktur CV Citra

Bangun Konstruksi atas nama Rudi Pranoto kepada Dinas Kesehatan Kota Batam pada 7 Oktober 2013 lalu. Dan yang paling menyakitkan, kata dia, selain gaji karyawan tidak dibayar juga dibayang-bayangi oleh masuknya persoalan ini keranah hukum. Pemilik toko merasa dirinya telah ditipu oleh oknum Directur dan pekerja yang dipimpin oleh Amin. (cw86)

Dari Halaman 9

Anak Jalanan jahit, otomotif dan sablon. " Kami berharap setelah diberikan pelatihan agar mereka bisa bekerja. Contohnya otomotif, bisa kerja di bengkel. Kemudian sablon bisa bekerja di advertising. Disana juga ada keterampilan salon, "paparnya. Kamarulzaman menegaskan, jika ada anak jalanan yang ingin menimba ilmu, pihaknya juga sudah melakukan kerjasama dengan pihak Dinas Pendidikan Kota Batam. Adapun lokasi sekolah-

menghubungi panitia karena konsep ucapannya sudah ada," ungkap pria yang akrab disapa Dato Amat. Keberagaman ini, lanjut Dato Amat, diharapkan mampu menjaga kondusivitas Batam, dan juga diharapkan mampu menumbuhkan-kembangkan berbagai budaya. Sementara itu, Ketua Ormas PP Batam, Ucok Cantik mengajak masyarakat Batam untuk sama-sama menjaga keamanan Batam, terutama saat perayaan hari besar. Turut hadir di rapat persiapan itu, Keluarga Besar KKSS Batam, perwakilan IKABSU, INTI, dan berbagai Ormas dan Organisasi Paguyuban yang ada di Batam. (ays)

Dari Halaman 9

Kontraktor Posyandu Kelurahan, Sei Langkai Kecamatan Sagulung. Begitu juga menganai gaji pekerja sebanyak 3 orang. Kaburnya direktur tersebut menurut Parlaungan diketahui setelah nomor handphone yang pernah diberikannya tidak pernah aktif lagi. Kemudian alamat direktur tersebut setelah dilakukan penyisiran, tidak satupun tersisa bekas kediamannya mengetahui kemana perginya.

"Harapannya bisa menularkan kesadaran kepada masyarakat, tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam pohon," katanya. Pasalnya, menurut Wendy, belakangan ini banjir dan tanah longsor sudah menjadi ancaman serius. Sehingga perlu dibangkitkan kembali kesadaran bersama membangun daerah-daerah resapan air di setiap tempat. "Pohon ini nantinya, diharapkan bisa menjadi penahan erosi dan banjir," pungkasnya sambil melanjutkan penanaman sejumlah pohon. Progaram ini telah diinstruksikan secara berjenjang dari Pangdam I/BB ke Danrem 033/WP kemudian diteruskan ke seluruh Dandim di enam kabupaten/kota di Kepri. (ays)

nya menurut Kamarulzaman akan disesuaikan dengan tempat tinggal anak tersebut. " Untuk anak jalanan ini, kami lihat umurnya juga. Kalau masih usia sekolah pada 6 sampai 13 tahun wajib sekolah, dan kami kerjasama dengan dinas pendidikan. Dimana mereka tinggal, kami berikan rekomendasi ke sekolah agar dia bisa sekolah. Kami juga mengharapkan, orangtuanya harus mendukung, "ujarnya.

Ia juga menekankan, jika ada anak jalanan yang telah menyelesaikan pendidikan hingga tingkat SLTA, pihaknya tetap akan memberikan pelatihan di Panti Nilam Suri, Nongsa. Selain itu, lanjut dia, untuk menangani orangtua dari anak-anak jalanan, akan dilakukan oleh Badan Pemberdayaan Perempuan. " Selama ini mereka (anjal) jarang yang menamatkan hingga SLTA, "pungkasnya. (byu)


CMYK

Hukum dan Kriminal

Rabu, 15 Januari 2014

11

Penyelundup Rokok Disidang BATAM (HK) — Cui Meng alias Ameng (27), terdakwa kasus tindak pidana penyelundupan 72 karton rokok tanpa cukai merek Luffman, kembali menjalankan persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Senin (13/1).

Pariadi Liputan Batam Agenda sidang kali ini mendengar keterangan saksi dari Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Khusus Kepri, atas penangkapan terhadap terdakwa Ameng. Dalam persidangan itu, dua orang petugas BC mengungkapkan bahwa terdakwa pada tanggal 11 November 2013 tengah malam menangkap kapal pancung

tanpa nama di perairan Pulau Seraya. "Saat diperiksa, ternyata boat pancung tidak memiliki dokumen. Selain itu terdakwa membawa rokok 72 karton dari Batam tujuan Moro,"ujar Saksi. Lanjut saksi, bahwa rokok yang dibawa merupakan produk Batam yang tidak dilengkapi dengan cukai. Rokok

tersebut tidak bisa dibawa keluar Batam. "Rokok belum dilengkapi cukai. Kalau dibawa keluar Batam harus kena cukai," kata saksi. Usai mendengarkan keterangan saksi, sidang dilanjutkan dengan pemeriksaan terdakwa Ameng. Dia mengaku kalau rokok tersebut tidak bisa dibawa keluar Batam. "Ini keempat kalinya saya bawa rokok dari Batam dan tertangkap. Keuntungan sekali bawa rokok ke Moro sekitar Rp10 juta," kata Ameng dipersidangan yang dipimpin oleh hakim ketua Thomas Tarigan. Sementara itu, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Trianto mengatakan, terdakwa dijerat dengan pasal 56 UU Nomor 39 Tahun 2007 tentang Perubah-

an atas UU Nomor 11 Tahun 1995 tentang Cukai dan terancam hukuman 5 tahun penjara dan denda paling sedikit dua kali nilai cukai dan paling banyak 10 kali nilai cukai yang seharusnya dibayar. Selanjutnya sidang ditunda selama dua minggu dengan agenda pembacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Trianto terhadap terdakwa. Sidang Ameng ini di agendakan dengan cepat dan kilat, dan mendapatkan keistimewaan tanpa dicampur dengan rekan-rekan terdakwa lainnya, bahkan dijemput dengan mobil tahanan Colddisel dari rutan baloi yang di dalamnya Ameng sendiri. (cw81)

TERDAKWA PENYELUNDUP— Ameng, terdakwa kasus penyelundupan rokok saat berada di dalam ruang tahanan sementara di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Senin (13/1). PARIADI/HALUAN KEPRI

Edi Rustandi Dapat Bebas Jeratan Hukum TANJUNGPINANG (HK)Dr EW Papilaya, SH.,MA Pakar Hukum Pidana mengatakan, proses hukum yang tengah dihadapi oleh Edi Rustandi, atas kasus dugaan pemakaian surat palsu dan memberikan keterangan palsu pada akta otentik dokumen lahan seluas 4 hektar di Pulau Dompak, Tanjungpinang, dinilai tidak memenuhi unsur sebagaimana beberapa pasal yang dijerat oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap dirinya sebagai terdakwa pada sidang di Pengadilan Negeri Tanjungpinang sebelumnya. "Intinya jika kita berbicara tentang hukum tindak pidana pada KUHP, tentunya ada pihak-pihak yang merasa dirugikan atau diuntungka. Lantas dalam perkara Edi Rustandi ini, siapa pihak yang dirugikan atau diuntungkan," kata Papipaya yang juga termasuk salah seorang komisioner di PT Terira {ratiwi Developmend (TPD) ini. Menurut Papilaya, perkara tindak pidana yang dilakukan oleh Edi Rustandi saat ini bermula laporan yang dilakukan oleh Anggelinus selaku Direktur PT TPD, sesuai laporan polisi LP/31/IV/ 2012/Siaga SPKT. Dalam laporan itu disebutkan bahwa Edi Rustandi diduga telah melakukan tindak pidana berupa menyuruh menempatkan keterangan palsu pada akta otentik pada Februari dan Maret 2007 lalu di Kelurahan Dompak, kecamatan bukit Bestari Tanjungpinang pada lahan seluas

4 hektar di kawasn tersebut. "Edi Rustandi dituduh telah melakukan penggunaan surat palsu menguasai lahan di atas lahan TPD, sebagaimana tertuang dalam surat hak milik bersangkutan. Atas dasar surat itu, Edi menyewakan kepada PT Aneka Tambang Tbk sejak 2007 hingga 2010 dan PT Antam Resourcindo sejak 2010 hingga 2012. Sertifikat yang dimiliki Edi. Berbekal sertifikat hak milik (SHM nomor 3172 3 Januari 2007 dan nomor 317 tanggal 3 Januari 2007," ungkap pria yang juga dikenal sebagai pengacara senior di wilayh ini. Dalam laporan sipelapor pada polisi juga menyebutkan bahwa PT TPD telah dulu memiliki surat tanah hak guna bangunan (HGB) Nomor 00872 tertanggal 8 Mei 1995 dan gambar situasi 03/PGSK/ 95 tanggal 19 Januari 1995 dengan luas 3.974.330 meter persegi. Perbuatan Edi tersebut juga dituduh telah melanggar prosedural Peraturan Pemerintah (PP) nOmor 24/1997 tentang pendaftaran tanah. Namun Papilaya menilai, bila diurut jauh kebelang tentang keberadaan lahan termasuk surat tanah yang dimilik PT TPD berupa HGB tersebut, tentunya laporan yang ditujukan kepada Edi Rustandi belum memilik dasar hukum yang kuat untuk menjeratnya sesuai dakwaan primer pasal 263 ayat 2 dan Subsidair 266 ayat 2 yang dibacakan JPU dipersidangan. "Perlu kita ingat bersama,

defenisi dan arti penggunaan surat HGB itu sendiri untuk apa. Intinya, HGB memiliki jangka waktu dan bila masa waktu sudah habis dan tidak diperpanjang, sesuai peruntukannya, maka tanah tersebut menjadi tanah negara. Artinya, pemegang HGB tidak lagu memilki poerlindungan sama sekali jika ada pihak lain telah mengajukan permohonan dan dikabulkan oleh pemeritah," ucap pria berkumis tebal ini. Dikatakan, HGB dapat diperpanjang atau diperbaharui, hanya jika memenuhi syarat, yakni tanahnya masih dipergunakan dengan baik sesuai dengan keadaan, sifat dan tujuan pemberian hak tersebut. Syarat-syarat pemberian hak tersebut dipenuhi dengan baik oleh pemegang hak. Selain itu pemegang hak masih memenuhi syarat sebagai pemegang hak serta tanah tersebut masih sesuai dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) yang bersangkutan. "Pertanyaan kita sekarang, apakah HGB yang dimilik oleh PT TPD tersebut sudah sesuai peruntukkan dan masa berlakunya. Disamping itu, prosedur penggunaan HGB itu sendiri bagaimana,"ungkapnya. Papailaya menerangkan, HGB yang dimiliki oleh PT TPD di kawasan dompak tersebut sebelumnya mengajukan untuk mengusai lahan seluas sekitar 2.700 hektar yang masuk dalam izin prinsip dari pemerintah Provinsi Riau saat itu untuk membangun proyek kota satelit.

Kemudian untuk mendapatkan sertifikat HGB itu, PT TPD melakukan pembebasan lahan milik masyarakat seluar 1.300 hektar dalam bentuk 5 buah sertifikat HGB. "Dalam sertifikat HGB itu, ada dua syarat yang sangat penting untuk dipenuhi oleh PT TPD, yakni membebaskan tanah dari masyarakat, namun tanah tersebut tidak boleh dijual. Jadi surat tanah yang sudah dimiliki oleh masyarakat berupa surat Alashak, surat tebas dan sertikat itu harus sudah dibebaskan,"ungkap Papilaya. Syarat lainnya, satu tahun jangka waktu yang diberikan, jika perusahaan tidak dapat melakukan pembebasan lahan, maka penguasaan HGB yang dimiliki bisa batal demi hukum,"ucap Papilaya. Namun seiring berjalannya waktu, pemerintah pusat melalui Menteri Perumahan Raakyat yang ketika itu dipimpin oleh Akbat Tanjung, berkunjung ke Tanjungpinang dan meresmikan program kota Satelit sebagaimana yang diusulkan PT TPD sebelumnya di kawasan Dompak. "Bila kita lihat perencanaan awalnya memang cukup bagus, karena kita juga melakukan kerjasama dengan pihak Malaysia dan Singapura ketika itu. Malaisya bekerjasama dengan Kemayan PTI, namun Singapura saya lupa nama kerjasamanya,"ucap Papilaya. Tapi, akibat pelaksanaan ganti rugi, buka oleh tim yang telah ditunjuk dan terbentuk

sebagaimana kesepakatan semula, melainkan oleh perusahaan sendiri dengan menunjuk salah seorang dari direktur PT TPD. "Pada hal pembebasan lahan dimaksud harus dilakukan oleh tim PT TPD,"ungkapnya. Namun setelah setelah usai pelaksanaan pelepasan tanah milik masyarakat, maka oleh Kanwil Pertanahan Provinsi Riau di Pekanbaru tahun 1995. Kenyataan setelah surat HGB itu keluar, belakangan ada ajuan keberatan oleh sejumlah masyarakat di kawasan itu. "Beberapa saat setelah itu, saya didatangi oleh Kepala BPN Kabupaten Bintan saat itu, yakni Syamsul Kamal ke kantor saya di PT TPD. Saya sempat mengatakan kepada beliau, kenapa bisa menjadi amburadur semua prosedur dan prosesnya ini, karena terbitnya sertifikat HGB itu masih ada tanahtanah rakyat yang belum dibebaskan sebagaimana mestinya, makanya ada dalam surat tanah itu ada istilah ingkrab-ingkrab," ugkap Papilaya. "Namun sampai saat ini, surat saya itu tidak pernah dibalasa sama sekali," ungkap Papilaya. Kemabali menyangkut masalah Edi Rustandi ini, Papilaya menilai, apakah yang bersangkutan tahu bahwa sertikat tanah itu palsu dan siapa yang memalsukan, kemudian dia menggunakan untuk kepentingan sendiri. Disamping itu, apakah ada

pihak yang dirugikan. "Jika nanti saya diperiksa oleh hakim sebagai saksi dalam persidangan, maka saya sebut pihak PT TPD tidak ada yang dirugikan. Karena untuk menentukan kerugian tersebut didasari oleh Rapat Umumum Pemegang Saham (RUPS) dan bukan atas orang perorangan sebagaimana yang dilaporkan oleh salah seorang direktur PT TPD ke polisi sebelumnya,"ungkap Papilaya. Sebegaiama diketahui, Edi Rustandi, terdakwa kasus dugaan pemakaian surat palsu dan memberikan keterangan palsu pada akta otentik dokumen lahan seluas 4 hektar di Pulau Dompak, Tanjungpinang, terancam dihukum tujuh tahun penjara. Hal itu sesuai dakwaan primer pasal 263 ayat 2 dan Subsidair 266 ayat 2 yang dibacakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Abdurahman SH dan Rudi Sagala SH dalam sidang perdana kasus tersebut di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, Selasa (17/12). "Dakwaan primer, terdakwa dengan sengaja memakai surat palsu atau yang dipalsukan seolah-olah sejatinya, jika pemakaian surat itu dapat menimbulkan kerugian. Perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 263 ayat (2) Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP)," ujar JPU dihadapan Ketua Majelis Hakim Fathul Mujib Dikatakannya, dakwaan Subsidier, dengan sengaja memaki akta tersebut seolah-

CMYK

olah isinya sesuai dengan kebenaran, jika karena pemakaian tersebut dapat menimbulkan kerugian. "Maka perbuatan terdakwa sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam pasal 266 ayat (2). Kembali Ditahan di Rutan Setelah menjalani selama beberapa hari perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanjungpinang, akibat sakit yang dialaminya, akhirnya kondisi kesehatan Edi Rustadi sudah mulai membaik dan ia kembali di jebloskan ke dalam Rumah Tahanan (Rutan) oleh pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjungpinang atas perintan Pengadilan Negeri Tanjungpinang, Senin (13/1). Penahanan Edi Rustandi di Rutan, setelah pihak jaksa melakukan koordinasi dengan tim medis di RSUD. Hasilnya, tim medis menyatakan tentang kondisi yang bersangkutan sudah pulih kembali. "Tim medis rumah sakit menyatakan kesehatan Edi Rustandi sudah pulih, makanya atas perintah mejelis hakim PN Tanjungpinang, yang bersangkutan kembali kita tahan di Rutan Tanjungpinang, Senin (13/1) sekitar pukul 16.30 WIB," ucap Abdul Rahman, salah seorang JPU yang menangani perkara dugaan kasus pemalsuan surat tanah yang dilakukan oleh Edi Rustadi, Selasa (14/1). Dikatakan, dengan kondisi pulihnya kesehatan Edi Rustandi tersebut, maka sidang perkara yang bersangkutan sudah dapat kembali digelar di PN Tanjungpinang seperti semula. (nel)

Editor: Ali Mahmud, Layouter: Syahril


Lingga

Rabu, 15 Januari 2014

12

Nelayan Tetap Tolak Kapal Hisap Timah BPD Batu Berdaun Gelar Rapat LINGGA (HK) — Nelayan Desa Batu Berdaun, Kecamatan Singkep tetap menolak beroperasinya kapal penghisap timah, Kip Paragon di wilayah mereka. Penolakan itu lantaran pihak perusahaan belum memberikan kompensasi kepada masyarakat setempat. Jefriadi Liputan Lingga Guna mencari titik terang, pihak Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Batu Berdaun, ketiga kalinya menggelar rapat bersama perangkat desa, dan perwakilan masyarakat terkait pro dan kontra selama ini terjadi di masyarakat, terkait akan beroperasinya, kapal hisap timah Kip Paragon tersebut, Senin (13/1). Ketua BPD Desa Batu Berdaun Zainal Ahcmad, mengatakan rapat kali ini bertujuan mengevaluasi semua masukan dari masyarakat dan hasilnya agar dapat direspon oleh kepala desa.

Dimana di ketahui, bahwa rapat pertama dan kedua, tidak dapat memberikan keputusan secara pasti, sehingga warga sampai saat ini belum jelas untuk mendapatkan kompensasi yang bakal mereka terima. Zainal mengatakan, pihaknya menerima semua masukan di dalam rapat tersebut, ini akan disampaikan kepada pihak yang berkompeten, dan diharapkan dapat ditindaklanjuti sesuai harapan masyarakat. Selin itu, pihaknya juga meminta, agar kepala desa segera mensosialisasikan terhadap masyarakat terkait rencana operasi kapal timah tersebut.

“Agar permasalahan ini cepat terselesaikan, direncanakan tanggal 15 Januari sudah ada keputusan, dan kesepakatan,”katanya. Sementara, didalam rapat itu sendiri, salah seorang perwakilan dari nelayan menyampaikan kepada pemimpin rapat, apa untungnya bagi kami para nelayan, jika kapal isap timah itu beroperasi. “Sekarang kami masih bisa mencari ikan di sini, sebelum kapal tersebut belum beropersi. Kalau nanti sudah beroiperasi, bagaimana dengan nasib kami,” katanya. Selain itu, hendaknya bagi nelayan yang bukan warga Desa Batu Berdaun namun usahanya berada di kawasan Desa tersebut. Kepengurusan hak-hak merek diurus secara langsung dengan pengusahanya, dan bagi nelayan yang terdaftar sebagai nelayan agar diurus melalui perwakilannya. Namun mengenai ini semua belum ada titik temu, tetap saja pembahasan ini tidak akan pernh berhsil, kalau tidak ada sepakat.***

Diklat Sishankamrata PPM Dibuka LINGGA (HK) — Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Lingga menggelar diklat Sistem Pertahanan dan Kemanan Rakyat Semesta (Sishankamrata) di Gedung Nasional Dabo Singkep yang dibuka secara resmi oleh Dandim 0315 Bintan, Letkol(inf)Andi Asmara Dewa, Minggu (12/1). Dalam amanatnya, Letkol (inf) Andi Asmara Dewa mengatakan diklat ini bertujuan untuk menumbuhkembangkan rasa cinta dan bela negara kepada seluruh kader. “Mengembangkan jiwa patriotik di kalangan pemuda dalam rangka membela negara.untuk menghadapai tantangan gelobal yang semakin kuat saat ini,”katanya. Sementara itu Sekretaris Jendral dan juga kepala staf

resimen Pemuda Panca Marga Provinsi Kepri menjelaskan acara ini berlangsung dalam beberpa hari dengan berbagai kegiatan. “Pesertanya ada sekitar 50 orang anggota PPM Lingga.Kegiatan Diklat diantaranya latihan PBB, tata

upacara militer, dan lainnya,”katanya. Turut hadir dalam acara ini Bupati Lingga H Daria,Perwakilan kapolres Lingga,Kajari Lingga,Kejaksaan negari Daik Lingga,tokoh masyarakat dan tokoh agama.(jfr)

OKP Kepemudaan PPM Kabupaten Lingga menggelar diklat kepada para anggotanya selama dua hari di Singkep. JEPRIADI/HALUAN KEPRI

Sentra Pertanian Fokus Kembangkan Komoditi Unggulan LINGGA(HK) — Empat kawasan sentra pertanian dan perkebuanan yakni Bukit Harapan, Bukit Langkap, Linau dan Kerandin, difokuskan untuk pengembangan komoditi perkebunan unggulan, karet, sagu, dan kelapa. Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kabupaten Lingga M Asward, melalui Kabid Pertanian dan Perkebunan, Marisa Fajar Nastiti, mengatakan empat kawasan tersebut tetap difokuskan sebagai kawasan pengembangan perkebunan unggulan. Pengembangan tersebut dilakukan dengan secara bertahap. “Selain pengembangan sagu, kelapa, dan karet, kawasan tersebut juga dikembangkan untuk sentra per-

tanian seperti sayur-mayur,”ungkapnya, Minggu (12/1). Dikatakan, untuk pengembangan tersebut, membutuhkan dana, sehingga dalam tahapnya, seluruh kawasan tersebut diupayakan secara perlahan-lahan. Dikarenakan oleh keterbatasan dana. Namun, upayanya tidak berhenti disitu, lanjut Marisa, program pengembangan teyap berjalan.Kalau tahun 2013 ada lima program, dan tahun berikutnya kita usahakan dengan enam program. “Tahun ini untuk pengembangan lahan, akan diadakan kajian survey lahan, yang dilakukan oleh provinsi,”imbuhnya. Ketika disiinggung soal ketersediaan sayur-mayur di Lingga, Marisa mengatakan,

bahwa kebutuhan sayur di Lingga belum cukup. Terutama ketersediaan sayur mayur dari kawasan sentra pertanian tersebut. Selama ini, hemat Marisa, hasil sayur mayur dati empat kawasan tersebut baru memenuhi kebutuhan untuk pasar Daik, Lingga saja. Itu pun, madih dalam tahap pengembangan. “Dan belum bisa memasok untuk kebutuhan pasar Singkep. Kalau Singkep untuk sayur-mayurnya, datang dari Jambi dan Pinang karena lebih dekat,”imbuhnya. Dikatakan, usaha pengembangan pertanian di Lingga, pemerintah telah mencanangkan bantuan pengembangan Usaha Agribisnis Pertanian ( PUAP).(put)

JEPRIADI/HALUAN KEPRI

TERTAP BERSIKERAS — Nelayan Desa Batu Berdaun masih tetap bersikeras dan menolak kehadiran kapal hisap timah di lokasi mereka, karena belum adanya kepastian mengenai kompensasi perusahaan kepada warga.

Bupati Ingatkan Pengusaha Mereklamasi Lahan Bekas Tambang LINGGA (HK) — Pasca berlakuknya larangan exspor bahan tambang mentah yang di kelurkan Pemerintah RI per 12 Januari, Bupati Lingga H Daria mengingtakan kewajiban pengusaha untuk mereklamasi lahan pasca penambangan. “Iya itu kewajiban dari pengusaha untuk mereklamasi lahan bekas penambangan.

jangan setelah mereka stop beroperasi malah dibiarkan begitu saja,”kata Bupati Lingga H Daria kepada Haluan Kepri saat menghadiri pembukaan Diklat Sishankamrata di Singkep, Minggu(12/1). Bupati Lingga akan melakukan pengawasan ketat melalui instansi terkait mengenai permasalah ini. Un-

tuk diketahui pasca berlakuknya larangan exspor hasil galian bahan tambang mentah oleh pemerintah RI,hampir seluruh perusahaan tambang yang ada di Kabupaten Lingga tutrup operasinya. “Kalau mereka tidak melakukan reklamasi kita yang akan tindak dan lakukan.Inikan dana jaminan reklamasi

Asmah Berangsur Membaik Pasien Gizi Buruk LINGGA (HK) — Setelah mendapatkan perawatan secara intensif di Rumah Sakit Lapangan Daik Lingga, Asmah (9 ) bulan, bayi perempuan penderita gizi buruk berangsur membaik meskipun sesekali Asmah masih menangis. Asmah masih terbaring di atas tikar dan bantal kecil itu. Ditangan kirinya tertancap slang infus serta dibaluti perban putih. Nenek Asmah, berusaha merangkul Asmah, menggendong Asma ketika sejumlah awak media berkunjung Asmah. Lantas, Asmah terdengar menangis. Namun, ketika nenek Asmah memberikan tabung kecil berisi cairan susu bayi ke mulut Asmah, Asmah berhenti menangis. Bayi sembilan bulan tersebut dikulitnya menempel bentol-bentol merah, hampir diseluruh tubuhnya. Sebelum masuk RS Daik Lapangan, Asmah dengan berat badan hanya 4,9 kg. “Alhamdulilah agak mendingan, kuman kecil-kecil

demam panas, timbul kecilkecil,waktu itu ke mantri, bidan dan waktu masuk 4,9kg, sekarang ,5,1 kg”ungkap IbuAsamah, Kamisah (23), Senin (13/1). Dituturkan Kamisah, waktu lahir, Asmah lahir dengan normal, dan tanpa operasi, cuma bayi yang lahir dililit tali pusar. Dengan dibantu oleh bidan yang berada di Kampung Linau dengan berat bayi 2,9 kg. Diakui Kamisah, waktu mengandung Asmah, ia sering makan dengan menu sayur-mayur. “Sayur sering, telur jarang,”imbuh perempuan yang juga mengaku tidak tamat SD akibat terbentur biaya pendidikan karena ortunya tidak punya biaya pendidikan yang mahal. Diceritakan Kamisah, awalnya Asmah mengalami sakit kulit, dan berobat ke bidan.Setelah itu, ada angsuran, namun datang lagi. Sampai akhirnya dibantu oleh Pak Nizar, untuk di bawa ke RS Lapangan imbuhnya. Sementara itu, Zakaria(26th) yang bekerja sebagai

nelayan, orang tua laki-laki Asmah, berharap bayi perempuan pertamanya tersebut lekas sembuh. “Sampai saat ini tidurnya agak susah.Selama di RS, Asmah diberi susu SGM,”imbuhnya. Dengan dapatnya pertolongan dari pohak RS Lapangan, Zakaria bersyukur dibantu oleh petawat dan Pak Nizar yang sudah membantu, terangnya. Sementara ituuntuk memintai ketetangan dari pihak

jadi pemerintah yang akan turun tangan.Jika mereka tidak atau enggan mereklamasi lahan ini,”Katanya lagi. Selain hal tersebut,Daria juga berharap dengan berhentinya seluruh oeprasional tambang ini jangan sampai berpengaruh terhadap masyarakat banyak,”Kita minta masyarakat bersabar,dan kita juga berharap angka kriminal tidak meningkat pasca stopnya PT tambang. pemerintah sedang berupaya untuk mencari jalan keluarannya,”janjinya.(jfr)

RS Daik Lingga, melalui dr Sarli, belum dapat memberikakn keterangan pasti, karena saat dikonfirmasi dr Sarli sedang sibuk melayani padien di ruang UGD RS Lapangan Daik Lingga. Namun sekilas keterangan dari salah satu perawat yang ditemui diruang A3, ruang perawatan Asmah. Perawat yang tidak mau disebutkan nama tersebut, mengatakan Asmah mengalami guzi buruk. “Akibat dari gizi buruk.Kemarin ada satu di Senayang, dan juga Sungaipinang,”imbuhnya. (put) ASMAH berangsur membaik setelah mendapatkan perawatan dari tim medis RS Lapangan Daik, Lingga. Asmah saat digendong neneknya, Selasa (13/1) NOFRIADI PUTR/HALUAN KEPRI

Editor: Ali Mahmud, Layouter:Syahrial


Natuna

13

Rabu, 15 Januari 2014

Area Masjid Agung Disalahgunakan RANAI (HK) — Komplek Masjid Agung Natuna disalahgunakan oknum tidak bertanggungjawab sebagai lokasi balapan liar dan pacaran. Demikian diungkapkan Deny, warga Kota Ranai di Masjid Agung Natuna, Selasa (14/1) Fathurahman Liputan Natuna Masjid Agung Natuna memiliki area yang sangat luas dan sarana yang megah, kemegahan masjid yang satu ini tidak mudah didapatkan tandingannya di negeri ini, saking megahnya tak heran jika masjid ini menjadi salah satu ikon bagi kabupaten yang kaya akan sumber daya alam Migas ini. Dasar pembangunan masjid ini tentunya sama dengan dasar dan tujuan pembangunan masjid-masjid lainnya di negeri ini, yakni sebagai tempat ibadah dan menggali ajaran-ajaran Islam bagi masyarakatnya. Namun area di sekitar masjid nan megah ini sering tampak aksi yang tidak patut dilakukan oknum warga diantaranya aksi balapan liar dan adegan pacaran. Masjid Agung Natuna bukan hanya sebagai tempat beribadah umat Islam, namun juga sekaligus sebagai tempat balapan liar dan pacaran oleh sebagian masyarakat. Kedua perbuatan ini acapkali terjadi di masjid ini.

Dari sisi kepantasan lokasi, jalur masuk dan keluar masjid ini sangat pas untuk dijadkan sebagai tempat balapan, sebab jalannya mulus dan lurus serta relatif berukuran panjang, sehingga sangat memungkinkan untuk memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Dan dari sisi tempatnya yang indah, sunyi, dan sedikit remang-remang tempat ini sangat nyaman untuk merajut benang-benang asmara bagi pasangan pria dan wanita, mulai dari merekamereka yang masih remaja, pemuda dan pemudi bahkan hingga orang-orang dewasa yang sudah berkeluarga pun juga kadang turut memadu asmara di sana. Bahkan baru-baru ini oknum sekretaris desa digerebek warga di kompleks masjid. Selain tempat itu bagus, tempat ini juga cukup aman untuk melakukan dua perbuatan dimaksud, sebab tak ada satu pun tindakan-tindakan pengamanan yang dapat mengganggu mereka berbuat yang tidak sepantasnya dilakukan di tempat itu. Semestinya tambah

RIO/HALUAN KEPRI

MASJID AGUNG — Area di sekitar Masjid Agung sering disalahgunakan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab sebagai arena balapan liar dan tempat pacaran karena tidak ada pengamanan. Deny, lokasi Masjid Agung itu mendaptkan penjagaan yang ketat, sebab lokasinya relatif jauh dari pemukiman penduduk sehingga orang-

orang yang tidak bertanggung jawab akan leluasa melakukan tindakan-tindakan yang merugikan dan yang mencemari kesucian tempat

Wujud Kota Layak Anak Diharapkan Segera Ada RANAI (HK) — Kabupaten Layak Anak (KLA) seperti yang telah dicanangkan diharapkan segera terwujud di Kabupaten Natuna, sebab anak-anah sangat membutuhkan wujudnya. Demikian dikatakan n pengamat sosial Natuna, Harken, kemarin. Harken tidak memungkiri, bahwa di Kota Ranai saja sudah banyak area-area permainan seperti lapangan sepak bola dan lainnya, bahkan komplek Masjid Agungpun juga cukup memungkinkan untuk melakukan sejumlah jenis per-mainan seperti skateboard, remote control atau main sepeda bagi remaja ataupun anak-anak.

Namun, playground yang ada sarana seperti ayunan, atau tempat bermain lainnya hingga saat ini belum ada tersedia di kota Ranai. “Kita menyambut baik pen-cangan Kabaupaten Natuna sebagai KLA, dan kita juga berharap agar ini segera dapat ter-wujud sehingga ada wahana khusus buat anakanak,” katanya. Memang, ujarnya lagi, lokasi pantai Kencana (pantai stres) sudah direncanakan untuk dijadikan taman bermain oleh Pemerintah Kabupaten Natuna. Area ini direncakan sebagai sport centere dan tempat bermain anak-anak yang dile-

ngkapi dengan sarana bermain bagi semua kalangan usia. Namun kata Harken, hingga saat ini rencana itu masih hanya sekedar cerita yang belum ada tanda-tandanya akan segera terwujud. Dan bahkan lokasi yang telah tersentuh rencana ini hanya sebagai tempat kosong yang tidak dipergunakan maksimal sebagaimana mestinya. “Lokasi yang sedianya akan digarap menjadi zone publik sphere (ruang publik) dan taman bermain, hingga kini masih terbengkalai. Lokasi ini sudah dibersihkan dan hanya dipakai saat momen acara tertentu untuk

keramaian massa, namun selepas itu, Pantai kencana hanya kosong. Itupun dijadikan lokasi pacaran malam harinya karena minimnya penerangan,” ungkapnya lagi. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan KB (BPPKB) Kabupaten Natuna, Kartina Riauwita mengungkapkan, kabupaten natuna juga sudah dijadikan Kabupaten Layak anak. “Rencananya pantai kencana ini yang akan kita oleh jadi taman bagi masyarakat dan te-mpat bermain anak, tapi ang-garannya masih terbatas,” ujar Tina beberapa waktu lalu. (cw61).

ibadah ini. "Sudah tempatnya bagus, suasananya aman lagi, sebab tak ada yang ganggu. Coba kalau ada yang jaga,

mungkin mereka tidak nyaman disana. Menurut saya semestinya dijaga, sebab disana itu kan banyak barang-barang berhaga dan

ini tempat yang mulia jangan sampai dicemari dengan perbuatan-perbuatan yang tak benar," pungkasnya. ***

Jaringan Internet di Ranai Sering Ngadat RANAI — Beberapa pengguna jasa internet di Ranai Kabupaten Natuna mengeluh karena jaringan internet yang selama ini mereka gunakan untuk menjelajah (browsing) sering macet. Akibatnya banyak pengguna internet khsusnya pemiliki warung internet (warnet) sepi pelanggan. Giyen (28) penyedia jasa layananan warung internet (warnet) di Kota Ranai mengeluhkan jaringan internet beberapa hari belakangan ini sering ngadat. Ditambah lagi lampu PLN Ranai sering padam bergilir membuat usahanya mengalami kerugian. “Ya, warnet saya sangat

mengalami kerugian dengan ngandatnya jaringan internet dan di tambah lagi pemadaman yang di lakukan PLN. Yang biasanya dalam satu hari target saya Rp 500.000, sekarang hannya mencapai Rp150,000 sampai Rp200,000 perharinya,” ujar giyen. Hal yang sama juga dikeluhkan Yusuf (22), pengguna jasa layanan internet. Ia mengaku sering terlambat mengirim data ke induk perusahaannya yang berada di Batam. Akibatnya pengiriman beberapa laporan administrasi terpaksa ditunda. Yusuf mengatakan, pihak terkait yakni perusahaan

yang bergerak dibidang ini harus se-gera mencari solusi dan tindakan agar kondisi lemahnya la-yanan internet dapat segera teratasi. Menurut Yusuf, layanan internet di Natuna sangat membantu para pengguna jasa internet untuk mendapatkan informasi lebih akurat. Tidak heran jika keberadaan internet menjadi salah satu media yang dapat dijadikan sebuah hiburan. “Kita meminta pihak tekait bisa segera mengatasi kondisi ini, karena jika internet lancar dan layanan informasi lewat media elektronik pun akan semakin lancar,” katanya. (cw85)

Pemerintah tak Bisa Kendalikan Harga Elpiji

FATHURAHMAN/HALUAN KEPRI

PANTAI Kencana yang telah direnncanakan sebagai lokasi Sport centre oleh Pemerintah Kabupaten Natuna.

NATUNA (HK) — Disperindag Kabupapten Natuna di nilai tak bisa mengendalikan dan menekan harga elpiji 12 Kilogram yang dijual oleh pedagang diwilayah Ranai dan sekitarnya karena harganya tak beranjak dari Rp185 ribu pertabung. “Harga elpiji sekarang masih mahal, saya beli di pedagang sebesar Rp185 ribu pertabung,” ujar salah seorang warga Ranai, Meri, Sabtu. Kepala Bidang Perdagangan Disperindag, Kabupaten Natuna, Wan Endriko mengatakan, sejauh ini pihaknya tak bisa menekan harga elpiji di sejumlah pedagang, dikarenakan belum adanya agen resmi yang menjual elpiji di Natuna. “Kami tak bisa mengintervensi pedagang supaya mereka itu menjual elpiji dengan harga

standar atau dengan harga normal. Mereka berkilah, gas ini dibeli juga mahal. Ditambah lagi belum adanya agen resmi yang menjual gas di daerah ini,” ujar Eko. Sementara itu, Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Pemkab Natuna, Ilham Kauli juga tak menampik mahalnya harga gas elpiji di Natuna. Ia beralasan, mahalnya gas elpiji ini salah satunya disebabkan oleh tak adanya agen resmi yang menjual gas subsidi pemerintah tersebut. “Sekarang dibutuhkan agen resmi penjualan tersebut. Selain mudah mengawasi harganya, juga cukup persediaannya,” kata Ilham Kauli. Ilham Kauli menambahkan, memang sudah ada perusahaan yang mengajukan permohonan untuk mendirikan agen elpiji, namun yang

memutuskannya adalah Pertamina. “Memang ada beberpa perusahaan dan perorangan yang mengajukan permohonan untuk menjadi agen elpiji di Natuna ini, itu pun sudah kita verifikasi, sekarang tergantung Pertaminanya, apakah dikabulkan atau tidak,” jelasnya. Sebagaimana diketahui, beberapa hari lalu, harga elpji ukuran 12 kilogram tingkat pengecer di kota Ranai, Natuna, mencapai harga tertinggi, yaitu Rp230 ribu pertabungnya, dari harga semula Rp165 ribu. Akibat kenaikan yang terlampau tinggi ini, warga yang selama ini menggunakan elpiji mengeluh. Selain itu, kenaikan harga elpiji ini juga dirasa sangat memberatkan warga dan pedagang kecil. (ant)

PLTU Merah Putih Segera Dibangun di Natuna NATUNA (HK) — Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) yang memiliki mesin berkapasitas 14 Mega Watt (MW) akan dibangun pada tahun ini di Kabupaten Natuna dengan anggaran pembangunan bersumber dari APBN tahun anggaran 2014. “Tim teknis dari PLTU wilayah Riau dan Kepri sudah turun ke Natuna. Sesuai rencana, pada tahun ini sudah mulai pengerjaannya,” ungkap Ilham Kauli selaku Kepa-

la Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Natuna. Dikatakan Ilham, Distamben Natuna, akan mendampingi pembangunannya sampai selesai. Dia berharap, dengan pembangunan PLTU Merah Putih, peluang investor menanamkan modalnya di Natuna akan semakin terbuka. “Distamben sendiri yang akan mendampingi pengerjaan PLTU tersebut hingga selesai. Rencananya pada tahun 2015 nanti sudah bisa

beroperasi dari salah satu mesinnya yang berkapsitas 7 mega watt. Dengan dibangunannya PLTU Merah Putih ini, peluang investor untuk menanamkan modalnya di Natuna akan semakin terbuka,” harapnya. Sejauh ini, Pemkab Natuna terus berbenah, terutama peningkatan infrastruktur dasar seperti listrik, air bersih, akses transportasi, jalan dan jembatan. Beguitu juga dengan transportasi laut dan udara. (ant) Editor: Nico, Layouter: Zikri


CMYK

CMYK

Rabu, 15 Januari 2014

14

Pemilih Pemula Tingkatkan Citra Partai Anas Korban SBY, SBY Korban Sengkuni JAKARTA (HK) — Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Achmad Mubarok menilai penahanan Anas Urbaningrum oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai bentuk kekalahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurutnya, SBY sebagai tokoh sentral partai telah termakan hasutan para “sengkuni” internal Demokrat yang tidak menyukai Anas. “Anas jadi korban SBY. SBY jadi korban sengkuni,” kata Ahmad Mubarok Mubarok, Minggu (12/1). Mubarok mengatakan sudah sejak lama Anas menjadi target para sengkuni di sekitar SBY. Para sengkuni merasa Anas memiliki potensi besar maju sebagai capres pada Pemilu 2014. Hal ini tentu menjadi ancaman bagi eksistensi para sengkuni yang tidak menyukai Anas. “Seandainya tidak ada masalah hukum, konvensi Demokrat tidak akan ada. Anas yang jadi capres,” ujarnya. Tidak mudah menerjemahkan pernyataan terimakasih Anas kepada SBY sesaat sebelum dia ditahan KPK. Yang jelas, kata Mubarok, pernyataan itu merupakan gaya khas politik Jawa yang bisa ditafsirkan sebagai sindiran sekaligus perlawanan. “Dia merasa penahanannya karena masalah politik. Dan Anas bisa membuktikannya,” ujar Mubarok. Mubarok percaya Anas tidak akan tinggal diam diperlakukan tidak adil oleh para sengkuni SBY. Anas, menurut Mubarok, bukan tipikal politisi yang gampang frustasi menghadapi masalah. “Dia tetap memandang ke depan. Dia percaya ada skenario manusia ada skenario Tuhan,” kata Mubarok. (net)

TANJUNGPINANG (HK) — Partai politik yang berhasil menjinakkan para pemilih pemula tidak hanya menggerek perolehan suara tapi juga mendongkrak citra partai.

Armat Juang Liputan Tanjungpinang Hal ini diungkapkan, Kepala Jurusan Ilmu Pemerintahan Universitas Raja Ali Haji (UMRAH) Tanjungpinang, Aprizal Kharudin, Selasa (14/1). "Ya, kalau bisa mendapatkan kalangan muda, sudah pasti citra partai akan terangkat. Sebab, pemilih pemula cendrung menilai partai dengan objektif," katanya. Partai yang didukung oleh pemilih pemula lanjutnya, juga akan menghadirkan penilaian bahwa partai tersebut pro anak muda yang dunianya sangat lekat dengan idealisme dan kreatifitas. Sebab rata-rata pemilih pemula saat ini merupakan siswa kelas 3 SLTA dan mahasiswa. "Saat ini, ada sekitar 30 persen jumlahnya. Siapa

ROFIK/HALUAN KEPRI

BERSIHKAN LINGKUNGAN — Panwascam Seri Kuala Lobam gotong royong membersihkan lingkungan dan jalan di sekitar Sekretariat Panwascam setempat, di Teluklobam, Selasa (14 /1). Aksi ini mendapat simpati dari masyarakat. yang bisa merebut hatinya, siap-siap lah jadi partai pemenang," katanya. Aprizal menyatakan, menaklukkan hati para pemilih pemula cukup berat. Ia katanya ibarat kertas yang masih putih dan masih labil terhadap politik. Sehingga perlu diberikan informasi atau

pembelajaran politk yang benar kepada meraka. "Mereka ini masih baru dan belum terkontaminasi. Jadi kalau yang masuk kepada meraka ini negatif maka akan menjadi negatif, dan kalau masuknya yang positif makan akan positiflah pemilih pemula ini,"katanya.

Namun, tidak banyak caleg-caleg yang betul-betul memiliki program atau gagasan yang pro terhadap para pemuda. Kalaupun ada, kenyataan di lapangannya berbeda dengan apa yang dijanjikan. Dalam Pemilu 2014 ini, Aprizal menilai, peranan partai politik tidak begitu do-

minan. Lebih banyak kerjakerja individu para calegnya. Centre Of Election and Political Party (CEPP) Universitas Indonesia memper kirakan pemilu tahun 2014 bakal diramaikan lima puluh juta pemilih pemula yang rata-rata berusia 17 tahun sampai 23 tahun.***

Capres Konvensi Rakyat Yakin Didukung Masyarakat GUNUNG KIDUL (HK) — Calon Presiden 2014 dari Konvensi Rakyat Rizal Ramli menargetkan memperoleh dukungan 50 persen dari warga yang apatis terhadap partai politik. “Diperkirakan sebanyak 50 persen rakyat Indonesia tidak peduli dengan partai politik. Dari angka tersebut, kami targetkan mampu mendapat dukungan 50 per-

sennya,” kata Rizal Ramli di sela-sela meresmikan Rumah Cerdas Rizal Ramli di Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu. Ia mengatakan bagi peserta Konvensi Rakyat yang memiliki elektabilitas antara 15-20 persen dukungan masyarakat akan didukung sepenuhnya menjadi capres 2014. Untuk itu, peserta konvensi berupaya terus melaku-

kan sosialisasi kepada masyarakat dengan harapan memperoleh dukungan. Tujuh nama yang ditetapkan sebagai peserta Konvensi Rakyat itu yakni mantan Menkumham Yusril Ihza Mahendra, mantan Menteri Koordinator Perekonomian Rizal Ramli, Bupati Kutai Kertanegara Isran Noor. Kemudian pengusaha Ricky Sutanto, aktivis Tony

Ardie, Sofjan Saury Siregar, dan Anni Iwasaki. “10 hari lalu di Surabaya (Jawa Timur), peserta Konvensi Rakyat ditetapkan. Jika memiliki elektabilitas tinggi, partai politik akan lebih senang. Partai politik memang mencari capres yang mendapat dukungan masyarakat. Saat ini, bukan mencari kendaraan politik, tapi merebut hati rakyat dulu,”

Dino Jenguk Andi Mallarangeng JAKARTA (HK) — Mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal menjenguk rekan sejawatnya Andi Mallarangeng di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Saya mau jenguk Pak Andi,” kata Dino saat datang ke gedung KPK Jakarta, Senin (13/1). Dino dan Andi pernah sama-sama menjadi juru bicara kepresidenan pada periode 2004-2009, Dino menjadi jubir urusan luar negeri.”Saya datang mengunjungi Andi Mallarangeng, membawa catatan, mau ngobrol saja, dengerin curhatannya,” kata Dino yang saat ini menjadi peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat. Andi saat ini ditahan di rumah tahanan di gedung KPK Jakarta sejak 17 Oktober 2013 dalam perkara dugaan korupsi pengadaan fasilitas Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah (P3SON)

di Hambalang. “Ini memang kemana-mana saya bawa catatan, untuk mencatat segala sesuatu yang saya lihat, kangen sama Andi, sudah lama tidak bicara dengan dia, saya mau tahu kondisinya seperti apa,” tambah Dino. Dalam perkara ini KPK telah menetapkan empat tersangka yaitu Kementerian Pemuda dan Olahraga Deddy Kusdinar selaku Pejabat Pembuat Komitmen, mantan Menpora Andi Alifian Mallarangeng selaku Pengguna Anggaran, mantan Direktur Operasional 1 PT Adhi Karya (persero) Teuku Bagus Mukhamad Noor dan Direktur Utama PT Dutasari Citralaras Mahfud Suroso. Keempatnya disangkakan pasal Pasal 2 ayat 1 atau pasal 3 Undang-undang No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah pada UU No 20 tahun 2001 jo

pasal 55 ayat ke (1) ke-1 KUHP mengenai perbuatan memperkaya diri sendiri, orang lain atau korporasi yang dapat merugikan keuangan negara dengan ancaman penjara maksimal 20 tahun penjara dan denda Rp1 miliar. Dalam surat dakwaan Deddy Kusdinar, terungkap bahwa Andi menyetujui penambahan anggaran Rp2,5 triliun dan anggaran yakin disetujui Komisi X karena anggota DPR dalam komisi tersebut adalah teman-teman Andi Mallarangeng. Andi juga yang memperkenalkan adiknya Andi Zulkarnain Anwar alias Choel Mallarangeng kepada Sekretaris Kemenpora Wafid Muharram di ruangan Kemenpora, dan menyatakan bahwa adiknya akan banyak membantu urusan Kemenpora, sehingga kalau ada yang perlu dikonsultasikan silakan langsung menghubungi Choel.

Hasilnya adalah Andi diduga menerima dana Rp 4 miliar dan 550 ribu dolar AS. Dana 550 ribu dolar AS berasal dari pengembalian uang KSO Adhi-Wika kepada Grup Permai milik M Nazaruddin yang sebelumnya telah menyerahkan uang kepada Andi Alifian Mallarangeng sejumlah 550.000 dolar AS atau sekitar Rp5 miliar yang diserahkan Deddy kepada Choel. Sedangkan uang Rp4 miliar, diperoleh didapat secara bertahap yaitu Rp2 miliar dari PT Global Daya Manunggal (GDM) yaitu perusahaan subkontraktor untuk pekerjaan struktur, arsitektur asrama junior putra-putri dan GOR Serbaguna. Uang diserahkan langsung ke Choel, Rp1,5 miliar dari PT GDM diserahkan juga kepada Choel dan Rp500 juta dari PT GDM diaserahkan Mohammad Fakhruddin kepada Choel. (rol)

PPP Ingin Lanjutkan Pemikiran Gus Dur JAKARTA (HK) — Sinyalsinyal merapatnya Gusdurian ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) semakin kencang. Selain didukung penuh oleh keluarga almarhum Abdurrahman Wahid dalam penyelenggaraan haul, PPP juga ingin melanjutkan pemikiran Presiden RI ke-4 ini. “Haul keempat Gus Dur bertepatan dengan pelaksanakan pemilu 2014, oleh karenanya PPP memandang ada relevansi yang tinggi karena pemikiran Gus Dur soal demokrasi masih aktual apalagi jelang pesta demokrasi,” kata Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali saat acara haul keempat Gus Dur di Jl. Diponegoro no 60, Jakarta Pusat, Selasa (14/1/ 2014). Menurut Suryadharma, PPP sangat menghormati Gus Dur dengan pemikiran-

NET

DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Haul Ke-4 KH Abdrurrahman Wahid di Jakarta. pemikirannya tentang demokrasi dan pluralisme yang humanis. Ide-ide Gus Dur dirasa mampu melintasi ba-

tas suku, adat, maupun agama. Suryadharma terang-terangan menunjukkan keingi-

nannya untuk menggabungkan PPP dengan Gusdurian. “Mudah-mudahan PPP bisa menjadi salah satu instrumen yang dapat mengimplementasikan pikiran-pikiran Gus Dur. Karena pemikiran-pemikiran Gus Dur masih relevan dengan pemikiran ke masa depan,” katanya. DPP PPP menyelenggarakan haul keempat Abdurrahman Wahid malam ini. Selain Suryadharma Ali, acara ini juga dihadiri pula oleh Sekjen PPP Romahurmuziy, Wakil Dewan Pakar PPP Djan Faridz, mantan Ketua MK Jimly Ashidiqie, dan mantan Menteri Perekonomian di era Gus Dur, Rizal Ramli. Dari keluarga almarhum Gus Dur, telah hadir istri almarhum, Sinta Nuriyah dan anak bungsunya, Inayah Wahid. (dtc)

katanya. Ia mengatakan misi dirinya menjadi capres yakni mewujudkan cita-cita Bung Karno dan Gus Dur, menjadikan rakyat lebih hebat. “Misi saya sederhana, mewujudkan cita-cita luhur Bung Karno dan Gus Dur yang merupakan pemimpin hebat,” katanya. Selain itu, ia mengatakan dirinya bertemu dengan Raja

Ngayogyakarta Hadiningrat Sri Sultan Hamengku Buwono X yang mengatakan saat pemilu masih banyak terjadi politik uang, bagi-bagi kekuasaan, dan pejabat korup, sehingga Indonesia tidak akan bisa berubah dan maju. “Saya berpesan kepada masyarakat Gunung Kidul, apabila ada yang memberikan uang, terima uangnya, jangan pilih orangnya,” kat-

anya. Sebelumnya, Rizal Ramli meresmikan Rumah Cerdas di Desa Pampang, Kecamatan Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.“Saya bangga kepada masyarakat, pelajar dari tingkat SD hingga SMP, dan pemuda Desa Pampang yang telah membuat sarana Rumah Cerdas,” kata Rizal Ramli. (rol)

TNI Butuh Rp300 Miliar Amankan Pemilu JAKARTA (HK) — Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko mengungkapkan TNI membutuhkan dana sekitar Rp 300 miliar untuk membantu kepolisian dalam mengamankan pelaksanaan Pemilu 2014. “Rencananya kami akan mendapatkan sekitar Rp100 miliar untuk pengamanan pemilu. Namun, idealnya untuk pengamanan membutuhkan Rp 300 miliar,” kata Panglima TNI usai silaturahim dengan pemred media massa dan Rapim TNI 2014 di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (13/1). Menurut dia, anggaran Rp 100 miliar jauh dari kebutuhan TNI, namun pihaknya masih menunggu perkembangannya karena mengenai anggaran pengamanan pemilu masih belum final. “Jumlahnya berapa, didukung atau tidak. Direncanakan Rp 100 miliar, namun masih sangat kurang karena kita akan menggelar seluruh kekuatan yang ada di Indonesia,” jelas

Moeldoko Moeldoko. Ia mengatakan, anggaran itu diperlukan untuk melengkapi prajurit dengan perlengkapan penangulangan huru hara (PHH) karena setelah reformasi perlengkapan-perlengkapan itu sudah tak ada lagi, sehingga akan membeli lagi dengan segala keterbatasan. Dalam menghadapi persiapan pemilu, lanjut dia, TNI dan kepolisian melakukan kesepakatan bersama karena TNI dan polisi menjadi garda terdepan pengamanan pemilu nanti.

“Ini dilakukan agar tidak terjadi blunder dalam pelaksanannya dan sesuai dengan ‘rule’ yang benar. Kita tidak ingin tindakan teknis dan taktis menghasilkan blunder di lapangan. Oleh karena itu, kami telah melakukan kesepakatan teknik dan taktik,” kata Panglima TNI seraya mengatakan prinsipnya kekuatan TNI sudah siap memberikan bantuan. Teknis bantuan yang diberikan, tambah dia, secara taktikal TNI tak diberi sektor dan tak boleh berhadapan langsung dengan massa karena TNI hanya bersifat penebalan, sehingga komando pengendalian pada tingkat teknis dan taktis masih berada di kepolisian. “Selain pemilu, TNI tetap bagaimana membantu rekan-rekan kepolisian dalam menghadapi terorisme, persoalan-persoalan ilegal dan lainnya. Kepentingan strategis jangka pendek yang akan kita selesaikan,” kata Panglima TNI. (rol)

Pileg di Malaysia, 6 April KUALA LUMPUR — Warga Negara Indonesia yang berada di Malaysia terutama di wilayah Kuala Lumpur, Putrajaya, Selangor, Kelantan, Perak dan Terengganu dijadwalkan menyampaikan hak suaranya saat pelaksanaan Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) , 6 April 2014. “Jadwal pelaksanaan Pemilu tanggal 6 April guna memilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) tersebut mulai pukul 09.00 pagi hingga 17.00 waktu Malaysia,” demikian pengumuman Kedutaan Besar Republik Indonesia yang diterima Antara di Kuala Lumpur, Senin (14/1). Pemberian suara dalam Pemilu legislatif tersebut ada tiga cara yaitu langsung di tempat pemungutan suara (TPS) yang berlokasi di KBRI Kuala Lumpur, Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL), Wisma Duta, Wisma Damai dan beberapa tempat lainnya (akan ditentukan kemudian) bagi

CMYK

pemilih yang berdomisili di wilayah Kuala Lumpur, Selangor dan Putrajaya pada Minggu (6/4). Kemudian, bisa melalui dropping box yang akan dihantar oleh petugas Pemilu (KPPSLN) bagi para Pemilih yang bekerja dl perusahaan (kilang dan ladang) di wilayah Kuala Lumpur, Selangor, Perak, Kelantan dan Terengganu. Cara dropping box dilaksanakan di tempat yang memiliki tenaga kerja Indonesia dalam jumlah besar (di atas 100 dalam satu lokasi) dan telah terdaftar sebagai Pemilih (jadwal pelaksanaan berbeda). Selanjutnya melalui pos yang akan dikirimkan ke alamat individu masingmasing yang sah bagi para Pemilih yang berdomisili di wilayah Perak, Kelantan dan Terengganu. Jadwal pelaksanaan berbeda. (rol) Editor : R Ghafur Layouter:Novrizal


Pendidikan

Rabu, 15 Januari 2014

Sejarah Nama Sumatera NAMA asli Sumatera, sebagaimana tercatat dalam sumber-sumber sejarah dan cerita-cerita rakyat, adalah “Pulau Emas”. Istilah pulau ameh (bahasa Minangkabau, berarti pulau emas) kita jumpai dalam cerita Cindur Mata dari Minangkabau. Dalam cerita rakyat Lampung tercantum nama tanoh mas untuk menyebut pulau Sumatera. Seorang musafir dari Cina yang bernama I-tsing (634713), yang bertahun-tahun menetap di Sriwijaya (Palembang sekarang) pada abad ke-7, menyebut Sumatera dengan nama chinchou yang berarti “negeri emas”. Dalam berbagai prasasti, Sumatera disebut dengan nama Sansekerta: Suwarnadwipa (“pulau emas”) atau Suwarnabhumi (“tanah

emas”). Nama-nama ini sudah dipakai dalam naskah-naskah India sebelum Masehi. Naskah Buddha yang termasuk paling tua, Kitab Jataka, menceritakan pelaut-pelaut India menyeberangi Teluk Benggala ke Suwarnabhumi. Dalam cerita Ramayana dikisahkan pencarian Dewi Sinta, istri Rama yang diculik Ravana, sampai ke Suwarnadwipa. Para musafir Arab menyebut Sumatera dengan nama Serendib (tepatnya: Suwarandib), transliterasi dari nama Suwarnadwipa. Abu Raihan Al-Biruni, ahli geografi Persia yang mengunjungi Sriwijaya tahun 1030, mengatakan bahwa negeri Sriwijaya terletak di pulau Suwarandib. Namun ada juga orang yang mengidentifikasi Serendib dengan Srilangka, yang tidak

pernah disebut Suwarnadwipa. Lalu dari manakah gerangan nama “Sumatera” yang kini umum digunakan baik secara nasional maupun oleh dunia internasional? Ternyata nama Sumatera berasal dari nama Samudera, kerajaan di Aceh pada abad ke-13 dan ke-14. Para musafir Eropa sejak abad ke15 menggunakan nama kerajaan itu untuk menyebut seluruh pulau. Peralihan Samudera (nama kerajaan) menjadi Sumatera (nama pulau) menarik untuk ditelusuri. Odorico da Pardenone dalam kisah pelayarannya tahun 1318 menyebutkan bahwa dia berlayar ke timur dari Koromandel, India, selama 20 hari, lalu sampai di kerajaan Sumoltra. Ibnu Bathutah bercerita dalam kitab Rihlah ila l-Masyriq

(Pengembaraan ke Timur) bahwa pada tahun 1345 dia singgah di kerajaan Samatrah. Pada abad berikutnya, nama negeri atau kerajaan di Aceh itu diambil alih oleh musafir-musafir lain untuk menyebutkan seluruh pulau. Pada tahun 1490 Ibnu Majid membuat peta daerah sekitar Samudera Hindia dan di sana tertulis pulau Samatrah. Peta Ibnu Majid ini disalin oleh Roteiro tahun 1498 dan muncullah nama Camatarra. Peta buatan Amerigo Vespucci tahun 1501 mencantumkan nama Samatara, sedangkan peta Masser tahun 1506 memunculkan nama Samatra. Ruy d’Araujo tahun 1510 menyebut pulau itu Camatra, dan Alfonso Albuquerque tahun 1512 menuliskannya Camatora. Antonio Pigafetta tahun 1521 memakai nama yang agak ‘benar’: Somatra. Tetapi sangat banyak catatan

musafir lain yang lebih ‘kacau’ menuliskannya: Samoterra, Samotra, Sumotra, bahkan Zamatra dan Zamatora. Catatan-catatan orang Belanda dan Inggris, sejak Jan Huygen

15

van Linschoten dan Sir Francis Drake abad ke-16, selalu konsisten dalam penulisan Sumatra. Bentuk inilah yang menjadi baku, dan kemudian disesuaikan dengan lidah kita.(net)

Kemendikbud Hapus Guru Inti TANGERANG (HK) — Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menghapus peran guru inti dalam implementasi kurikulum 2013. Hal ini dilakukan agar implementasi kurikulum itu dapat lebih efektif dan efisien. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan, berdasarkan hasil evaluasi implementasi kurikulum 2013 yang dilakukan terbatas dan bertahap tahun lalu, diketahui ada banyak kekurangan. Setelah dirunut, kekurangan itu disebabkan banyaknya tahap yang harus dilalui sampai kurikulum tersebut benar-benar diterapkan pada peserta didik. “Kemarin, dari narasumber pelatihannya ke instruktur nasional, ke guru inti, dan guru sasaran. Sekarang guru

intinya kita buang karena semakin banyak tahapnya, semakin besar rembesannya,” kata Nuh di kampus Universitas Terbuka, Tangerang Selatan, Selasa (14/1). Dengan dihapusnya peran guru inti dalam implementasi kurikulum 2013, Nuh berharap guru sasaran akan lebih paham konsep dan materi mengenai kurikulum tersebut. Pelatihan guru sasaran akan dilakukan langsung oleh instruktur nasional. “Guru inti kita delete karena dari pengalaman kemarin

ada gap. Kita hilangkan guru inti dan langsung masuk ke guru sasaran,” ujar Nuh. Nuh memastikan kurikulum 2013 akan terus berlaku di kabinet selanjutnya. Saat ini Kemdikbud tengah merumuskan anggaran dan aturan hukum agar pelaksanaan kurikulum tersebut agar sah secara konstitusi. Kurikulum 2013 telah diimplementasikan secara terbatas dan bertahap pada tahun 2013. Implementasi ini dilakukan di ribuan sekolah di sejumlah daerah. Untuk 2014, implementasi kurikulum 2013 akan dilakukan bertahap mulai pekan kedua di bulan Juli. Capaiannya lebih luas dengan melibatkan 208.000 sekolah di semua jenjang dengan 31 juta siswa, dan 1,3 guru, kepala sekolah, serta pengawas.(kpc)

Kurikulum 2013 Dilanjutkan Meski Pemerintahan Berganti JAKARTA (HK) — Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh memastikan Kurikulum 2013 tetap dilanjutkan meski pemerintahan berganti. Menurutnya terdapat tiga alasan mengapa Kurikulum 2013 tetap dilanjutkan. “Saya yakin pemerintah berikutnya akan menerima Kurikulum 2013 karena rasional. Kalau kurikulum ini tidak rasional, pasti sudah ditarik sejak dulu,” kata Nuh, Selasa, (14/1). Dari sisi budget, ujar Nuh, pemerintah sekarang yang membuat anggaran bagi program pendidikan 2015. Walaupun pemerintah berakhir 20 Oktober 2014, namun mere-

ka sudah menyusun anggaran untuk program 2015. “Makanya Kurikulum 2013 ini akan tetap berlanjut karena ada kepastian anggaran. Program yang dilaksanakan harus berdasarkan tujuan penyediaan anggaran,”kata Nuh. Dari sisi peraturan pemerintah, terang Nuh, akan dibuat aturan untuk memastikan kelanjutan implementasi Kurikulum 2013. Peraturan ini, bukan sekedar peraturan menteri tapi peraturan pemerintah sehingga dari sisi legitimasi lebih kuat. Kurikulum 2013, menurut Nuh bertujuan untuk meningkatkan daya nalar anak-anak. Sebab pada masa kini dan masa depan, anak-

NET

anak itu harus dipersiapkan menjadi orang yang memiliki daya nalar tinggi untuk mengikuti perkembangan zaman. “Kalau hanya mengandalkan memori itu susah. Yang dibutuhkan untuk kemajuan itu pengembangan daya nalar,” kata Nuh. Saat ini, terang Nuh, terdapat 45,93 juta anak-anak usia 0-9 tahun. Terdapat 43,55 juta anak-anak usia 1019 tahun. Pada 2045, kata Nuh, mereka inilah yang akan memegang kendali masa depan Indonesia. Makanya mereka harus diberi kurikulum yang mampu mengembangkan daya nalarnya untuk meraih kejayaan Indonesia di masa depan. (rol)

GURU INTI — Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh menjawab pertanyaan wartawan terkait penghapusan guru inti dalam implementasi kurikulum 2013, Selasa (14/1).

MAN Insan Cendekia Miliki Segudang Prestasi TANGERANG (HK) — Menyebut MAN Insan Cendekia, ingatan langsung tertuju pada madrasah bergengsi di dua daerah, yaitu Serpong, Tangerang, dan Gorontalo. Kedua lembaga pendidikan Islam ini sangat istimewa. Selain terkenal dengan penggemblengan akhlak, madrasah ini juga terkenal dengan segudang prestasi. “Tiap tahun puluhan penghargaan kami raih,” kata Kepala MAN Insan Cendekia Serpong, Suwardi. Keberhasilan meraih penghargaan tidak terlepas dari semangat dan keseriusan menuntut ilmu. Semangat otodidak dalam belajar didukung dengan optimalisasi peran guru. Guru di sekolah ini berfungsi sebagai pengajar sekaligus pendamping belajar. Tiap tahun, kata Suwardi, baik input ataupun output menjadi prioritas utama lembaga ini. Tes seleksi ketat guna menjaring para calon siswa digelar di berbagai kota besar sehingga lembaga ini mencetak 120 lulusan unggul. Lebih dari 90 persen

NET

MAN Insan Cendekia, Serpong, Tanggerang Selatan yang selain dikenal karena penggemblengan akhlak, madrasah ini juga terkenal dengan segudang prestasi skala nasional. alumni melanjutkan pendidikan di sejumlah kampus bergengsi dalam dan luar negeri. Untuk luar negeri, negara tujuan belajar dengan jumlah alumni paling banyak adalah Jepang. Sekolah yang berdiri di atas lahan hampir enam hektare itu tidak hanya fokus

membuat anak kaya akan ilmu. Lebih dari itu, Insan Cendekia juga menanamkan akhlak mulia dan nilai keagamaan. Nilai agama, menurut Suwardi, sangat penting. Murid perlu mengetahui konsep tauhid yang menjadi pandangan hidup Islam. Hanya atas ke-

hendak dan kuasa Allah SWTlah semua ciptaan, tidak terkecuali sains, muncul. Karena itu, hanya kepadaNya, manusia patut menyembah dan menyerahkan diri. Penanaman akhlak kepada sesama juga ditekankan. Berbakti kepada orang tua dan berbuat baik kepada umat manusia. Suwardi menguraikan, cikal bakal MAN ini didirikan oleh presiden ketiga RI BJ Habibie melalui BPPT dengan nama Magnet School. Konsep sekolah yang lantas menjadi SMU Insan Cendekia Serpong ini ialah prinsip keseimbangan antara penguasan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan iman dan takwa. Sejak tahun pelajaran 2000/2001, kata Suwardi, Insan Cendekia, baik yang berada di Gorontalo maupun di Serpong, dilimpahkan pengelolaannya oleh BPPT kepada Kementerian Agama. Selanjutnya, nama SMU Insan Cendekia bertransformasi MAN Insan Cendekia. Tanpa mengurangi dan mengubah sistem pengajaran secara keseluruhan yang telah berjalan selama ini.(rol)

Bagi para siswa atau guru yang memiliki prestasi gemilang di sekolah atau ada acara di sekolah mau diterbitkan di Harian Umum Haluan Kepri, silahkan hubungi wartawan Haluan Kepri, Arment, melalui 081277177598. Editor: Andi, Layout: Syahril


CMYK

Sportainment

Rabu, 15 Januari 2014

Ayahanda Dea Mirella Tutup Usia JAKARTA (HK) — Kabar duka datang dari artis Dea Mirella. Sang ayah, Nasri Alim meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (14/1) pagi. Almarhum meninggal sekitar pukul 9.30 WIB. Ayahanda dari mantan grup vokal 'Warna' tersebut dikabarkan sempat mengidap penyakit hipertensi dan serangan jantung. "Nggak dirawat, tadi pagi jam 7 beliau mengeluh sakit. Terus dibawa ke rumah sakit. Jam 9.30 WIB dokter sudah usaha terakhir," Dea Mirella ujar suami

16

Cinta Penelope dan Doni

Dea, Roy Hasby kepada wartawan, Selasa (14/1). Rencananya jenazah akan disemayamkan di rumah duka di Kompleks Tytyan Kencana, Bekasi Utara. Setelah itu, baru akan dikebumikan di Taman Pemakaman Umum Bekasi. "Rencana langsung dimakamkan sore ini di TPU Bekasi," jelas Roy. Sebagai seorang menantu, Roy tentu punya kisah bersama mendiang mertuanya itu. Dikisahkan Roy, almarhum sempat berniat untuk pergi haji. "Beliau terakhir nginap di rumahku pas tanggal 5 kemarin, kalau gak salah habis acara yasinan. Kita ngobrol sampai pagi sama aku dan Dea, bertiga. Beliau sempat punya keinginan untuk naik haji sama saya dan Dea," kisahnya. (dtk)

Cinta Penelope

Al, El dan Dul.

Selera Kacamata Al, El dan Dul, Keren Mana? JAKARTA (HK) — Trio putra Ahmad Dhani, Al, El, dan Dul sedang disorot oleh spotlight dunia hiburan tanah air pada saat ini. Setiap apa yang mereka lakukan langsung menjadi perbincangan di dunia maya dan media hiburan. Tak bisa dipungkiri bahwa ketiganya punya karisma tersendiri. Terutama dalam hal penampilan. Baru-baru ini akun fanbase Al di Twitter, @AlGhazalicIndo mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan

ketiga putra Ahmad Dhani tersebut berpose dengan kacamata mereka. Ketiganya pun ternyata punya selera masing-masing. Ketiga memilih kacamata hitam yang berpotongan sporty. Dari gambar di atas terlihat bahwa Al dan El punya kemiripan dalam hal selera. Keduanya memilih desain kacamata yang sama. Berbeda dengan Dul yang memilih jenis kacamata yang berbeda. Ia memilih kacamata dengan lensa lebih oval dan

juga frame putih. Kacamata tersebut mengingatkan akan kacamata yang kerap dikenakan Kurt Cobain saat fotofoto. Seperti yang diketahui, Dul sangat mengidolakan Nirvana, band yang dimotori oleh Kurt Cobain. Dengan spotlight dunia hiburan yang masih menyoroti mereka, bukan tak mungkin bahwa gaya mereka ini nantinya akan menjadi tren tersendiri di kalangan anak muda. Bagaimana menurutmu dengan gaya mereka?. (kpl)

Menikah dengan Adat Betawi dan Minang JAKARTA (HK) — Artis Cinta Penelope akan dinikahi kekasihnya, Doni, April mendatang. Segala persiapan telah dilakukan Cinta dan Doni mulai dari gaun pengantin dan juga foto prewedding. Sembilan bulan menjalani hubungan asmara dengan Doni membuat Cinta yakin akan pilihannya tersebut. Ia pun sudah yakin akan pilihannya untuk menikah dengan sang kekasih. "Persiapan sudah 90%, persiapan hati ya. Saya setia sama Doni. Biar Allah

saksinya atas ucapanucapan aku," ujar Cinta ketika ditemui di Studio Guet, Perdatam, Jakarta Selatan, Senin (13/1) malam. Diakui keduanya, mereka telah memesan tempat untuk pernikahan dengan adat Betawi dan Minang. Namun mengenai tempat tersebut, Cinta dan Doni menolak memberitahu dengan jelas. "Nikah pake adat Betawi dan Minang. Booking tempat udah, Insya Allah Rabu cek lagi. Inisial tempatnya RC di Jakarta

Selatan," pungkas Doni. Arti Cantik Banyak cara yang dilakukan oleh para selebriti untuk menjaga kecantikan. Mulai dari yang natural sampai perawatan klinik dengan teknologi modern dan operasi. Bagaimana dengan Cinta Penelope? Artis yang akan segera melangsungkan pernikahannya tersebut mengaku belum punya keberanian untuk melakukan operasi demi penampilan. Ia pun punya definisi sendiri soal kecantikan.

"Kecantikan itu dari hati," ujarnya.Cinta sendiri mengaku jarang merawat tubuh. Tak hanya itu, ketakutannya akan jarum suntik juga membuatnya enggan melakukan perawatan kecantikan seperti sulam alis ataupun sulam bibir. "Aku nggak pernah rawat diri paling lagi inget luluran. Aku orangnya takut jarum suntik jadi gak mungkin operasi walaupun aku punya banyak duit. Pengen sulam aja aku lagi ngumpulin nyali," ujarnya. (dtk)

Anak Rian 'D'Masiv' Nangis Guruh Soekarno Putra Rayakan Bareng Sahabat Dinyanyikan Lagu 'Nina Bobo' Ultah ke-61

Rian 'D'Masiv

JAKARTA (HK) — Menjadi seorang ayah memberi banyak cerita lucu buat Rian 'D'Masiv'. Salah satunya soal lagu 'Nina Bobo'. Bagaimana kisahnya? Punya ayah seorang vokalis band membuat anak Rian familiar dengan musik. Pelantun 'Cinta Ini Membunuhku' itu mengaku sering melihat sang anak goyang-goyang jika mendengarkan musik upbeat. "Mungkin karena lingkungan juga sih ya. Aku kan sering dengerin musik dan kalo dia denger yang up-beat

dia goyang-goyang. Aku juga bingung kalo dinyanyiin 'Nina Bobo' dia nangis karena dia tahu itu nadanya sedih," cerita Rian kepada detikHOT ketika ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (14/1). Padatnya jadwal Rian keluar kota untuk tur membuatnya sering tak punya banyak waktu yang dihabiskan bersama anak. Namun ia tak rewel jika ditinggal oleh ayahnya. "Kalo sama mamanya ditinggal bentar dia nangis. Aku kan sering tur, waktu itu seminggu nggak ketemu. Aku pulang nggak mau digendong. Mungkin lupa kali dia ya," candanya. (dtk)

GSP Anggap Film 'SOEKARNO' Berbahaya JAKARTA (HK)— Menurut paling revolusioner dalam Guruh Soekarno Putra (GSP), penulisan teks proklamasi, film SOEKARNO dapat mem- juga terkesan berlebihan. bahayakan generasi Hanung Bramuda lantaran penggammantyo, sutradara baran yang disajikan me'Soekarno'Hanung lenceng dari sejarah. Bramantyo, sutraKarenanya, ia menilai dara 'Soekarno' bahwa penayangan film "Dengan materi ini harus dihentikan. itu bila ditayangDari kaca mata Gukan akan mengaruh, film SOEKARNO ndung bahaya bagi berkesan menggambargenerasi muda, sepGuruh kan kemerdekaan Indoneerti saat masa orba sia adalah hadiah dari membuat film GeJepang. Selain itu, penggamba- stapu," papar Guruh di kediaran Bung Sjahrir, yang seolah mannya, Kawasan Kebayoran

Baru, Jakarta Selatan, Senin (13/1) malam. Terlebih lagi, film besutan Hanung Bramantyo ini dibuat untuk mengenalkan sosok SOEKARNO. Tanpa adanya pengawalan dari keluarga, menurutnya film itu menjadi tidak sesuai dengan fakta yang ada. "Kakak saya Mbak Rachma ini punya ide buat film itu, tapi merasa ditinggal tahu-tahu sudah syuting dan tahu-tahu sudah jadi. Ketika sudah jadi saja banyak yang melenceng dari sejarah dan tidak sesuai dengan fakta," tukasnya. (kpl)

GURUH Soekarno .

JAKARTA (HK)— Seniman Guruh Soekarno Putra, kini genap berusia 61 tahun. Diusianya yang tak lagi muda, ia tetap senang dan bahagia karena banyak sahabat juga kerabat yang datang merayakan hari jadinya tersebut. Perayaan pesta ulang tahun ke-61 Guruh Soekarno Putra digelar di Hing Puri Fatmawati, Jalan Sriwijaya Raya 26, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sejak pukul 19:00 WIB, para sahabat, kerabat dan kolega sudah memenuhi tempat acara. "Sebetulnya saya kalau ulang tahun biasanya merayakan secara pribadi," ujar Guruh yang malam itu mengenakan batik bernuansa cokelat dengan muka sumringah. "Ini tugas sosial secara moral juga, bahwa penyelenggara ini teman-teman dan sahabat saya. Saya percayakan dan persembahkan untuk mereka," lanjutnya. Tema pesta ulang tahun malam itu adalah batik dan sangat kental dengan nuansa jawa. Di antara para tamu undangan tampak pula Rahmawati Soekarno Putri, pasangan Didi Mahardika dan Jane Shalimar, keluarga Ahmad Dhani, B3, Surya Saputra, Boy

CMYK

Hamzah serta kerabat Guruh lainnya. Pasrah Soal Pendamping Meski dikelilingi sahabat dan kerabat, penampilan guruh saat itu tampak kurang tanpa hadirnya sosok seorang pendamping. Meski diketahui sudah menikah pada 2002 lalu dengan Sabina Guseynova, beberapa tahun terakhir Guruh selalu terlihat sendiri. Penari cantik asal Uzbekistan itu pun tak pernah lagi berdri mendampingi sang suami. Kabar yang berhembus, Sabina telah kembali ke Uzbekistan. Mendapat pertanyaan yang mengarah soal jodoh, Guruh langsung menjawab dengan bijaksana. Bahkan kini dirinya hanya pasrah kepada Tuhan yang telah memberi segalanya. "Bila ada jodoh atau pasangan, alhamdulillah. Bila tidak pun alhamdulillah. Segala sesuatu yang diberi Tuhan kita terima tulus ikhlas," ucap Guruh. Baginya, tidak ada yang lebih penting ketimbang berdoa dan memohon kepada Tuhan. Apalagi, kini usianya sudah tak lagi muda. "Mesti makin dewasa dan tua, setelah ajal dekat kita harus siap secara spritual. Apa yang kita cari di sini surga dunia untuk mencari surga di akhirat," ungkap Guruh. (kpl)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: M Fahrullazi


CMYK

Rabu, 15 Januari 2014

17

Hermawan Dituntut 5 Tahun Penjara Angga Adharullah Mahasiswa Jurusan Bahasa UMRAH

Ingin Pantun Dikenal Orang K

ETUA Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Hima PEBSI) Universitas Maritim Raja Haji Fisabilillah (UMRAH) Tanjungpinang ini punya keinginan agar pantun menjadi kebiasaan masyarakat Tanjungpinang, tak hanya dibacakan ketika ada Ingin Pantun Hal 18

Lebih Tinggi dari 2 Terdakwa Korupsi KPU Karimun Lain TANJUNGPINANG (HK) — Hermawan Saputra, terdakwa kasus dana hibah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun dituntut Jaksa Penuntut Umum (JPU) selama 5 tahun penjara dalam sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Tanjungpinang, Senin (13/1). Asfanel Liputan Tanjungpinang Selain itu juga denda Rp50 juta subsider 6 bulan kurungan. Tuntutan

tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan dua terdakwa lain dalam kasus yang sama yakni, Evi Herita dan Ardiansyah. Terdakwa Evi Hermawan Dituntut Hal 18

Daftar Hadir Anggota Dewan Dipajang Di Gedung DPRD Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Setelah didesak oleh berbagai pihak, Badan Kehormatan (BK) DPRD Provinsi Kepulauan Riau akhirnya merilis daftar

kehadiran 45 anggota dewan dalam mengikuti sidang paripurna selama masa sidang tahun 2013. Menurut Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Provinsi Kepri M Sadar, nama ke-45 anggota dewan itu

sengaja dipajang di Gedung DPRD sebagai bukti ketegasan BK dan Ketua DPRD Kepri atas perilaku sejumlah anggota dewan yang kerap tidak Daftar Hadir Hal 18

SUTANA/HALUAN KEPRI

KMP TRIGAS — Nakhoda Kapal Motor Perintis (KMP) Trigas memutuskan kembali ke pelabuhan setelah dihadang gelombang tinggi dan angin kencang di lautan Lampu Putih, Tanjunguban, Bintan, Senin (13/1) sore. Kapal Trigas saat berada di Pelabuhan Sri Bintan Pura, Tanjungpinang.

KM Trigas Dihadang Gelombang Tinggi Nakhoda Memilih Balik Arah TANJUNGPINANG (HK) — Kapal Motor Perintis (KMP) Trigas tujuan Tan-

jungpinang-Letung akhirnya kembali ke Tanjungpinang akibat gelombang tinggi dan

angin kencang di sekitar lautan Lampu Putih, Tanjunguban, bagian Utara Bintan, Senin (13/1) sore. Cuaca buruk membuat nahkoda kapal memutar arah dan kembali ke Tanjungpinang. Kapal sempat berlayar selama enam jam setelah berangkat dari Pelabuhan Sri KM Trigas Hal 18

Ratusan Warga Padati Penyengat Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

PESERTA pawai Maulid Nabi di Pulau Penyengat, Selasa (14/1).

TANJUNGPINANG (HK) — Ratusan warga Kota Gurindam memadati Pulau Penyengat, Tanjungpinang untuk menyaksikan pawai Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Selasa (14/1) kemarin. Peringatan yang diikuti lima Rukun Warga (RW) yang ada di Kelurahan Penyengat, Kecamatan Tanjungpinang Kota, Tanjungpinang, Selasa (14/1), ini terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Selain pawai, masyarakat, pengurus Masjid Sultan Riau Penyengat dan Perhimpunan Zuriat Riau - Lingga juga menyajikan berbagai penganan khas Melayu yang bisa dinikmati secara gratis. Ratusan Warga Hal 18

CMYK

Editor: Lili, Layouter: Novrizal


Tanjungpinang

Rabu, 15 Januari 2014

18

KPPAD Mediasi ES dan Ibunya Diduga Menjadi Korban KDRT TANJUNGPINANG (HK) — Komisi Pengawasan dan Perlindingan Anak Daerah (KPPAD) Provinsi Kepri melakukan mediasi antara korban pencabulan dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), ES (16), dengan ibunya, Selasa (14/1) pukul 21.00 WIB. ES yang saat ini berada di Rumah Perlindungan Sosial Anak (RPSA) Kepri di KM 10, Tanjungpinang mengatakan memilih kabur dari rumah ibunya lantaran sering mendapatkan perlakuan kasar dari sang ibu. ES yang kini hamil dua bulan dari pacarnya AH (21) mengaku selalu dipukul sang ibu setiap kali tidak menurut ketika disuruh bekerja sebagai penyanyi di Pujasera. Ia juga mengaku diminta mengugurkan kandungannya yang telah berusia dua bulan. “Tiap hari saya disuruh minum air jahe tiga gelas,” ungkap ES kepada awak media sambil menunjukkan rambutnya yang dijambak hingga rontok. Dalam rapat mediasi yang juga dihadiri oleh anggota DPRD Provinsi Kepri, Rudi Chua dan DPRD Kota Tanjungpinang, Reni, ES bersikukuh ingin bersama pacarnya, AH, ayah biologis anak yang dikandung ES yang saat ini dipenjara di Mapolres Tanjungpinang. Sementara ibu ES terus memaksa ES untuk pulang ke rumah. Mediasi belum menemui titik terang lantaran ibu dan paman ES tiba-tiba meninggalkan ruangan. Kemudian, pihak KPPAD memanggil ayah ES agar dapat pulang ke rumah sang ayah. Ayah dan ibu ES diketahui telah bercerai. Namun, Komisioner KPPAD Kepri, Putu Elfina mengatakan, kesimpulan rapat mediasi tersebut, ES diberi keleluasaan untuk memilih untuk pulang ke rumah ayah atau ibunya.

“ES meminta waktu untuk berpikir, agar dapat kembali kerumah orangtuanya. Kalau ES tidak mau pulang ke rumah ibunya lantaran takut, maka kita sarankan untuk pulang ke rumah ayahnya,” kata Putu. Pihak keluarga ibu ES akhirnya setuju dengan syarat yang diberikan KPPAD. Bilamana terjadi sesuatu pada ES, agar segera dilaporkan ke KPPAD. Laporan ES atas perlakuan kekerasan yang dilakukan orangtuanya, kata Putu, akan diteruskan ke pihak kepolisian sebagai kasus kekerasan dalam rumah tangga. Perihal dugaan eksploitasi anak, Putu tak ingin berkomentar lebih jauh. Pasalnya, menyanyi di Pujasera merupakan keinginan ES. Sebab dalam rapat sebelumnya, ES mengaku memilih mencari uang dengan caranya. “Saya berharap kandungannya bisa sehat. Saya juga minta pihak keluarga menjaga kesehatan ES dan janin yang dikandungnya,” harap Putu. Terkait masalah hukum yang ditimpakan kepada pacar ES, menurut Putu, kasus tersebut bukan delik aduan melainkan pidana murni yakni pencabulan. “Mudahmudahan ES lebih paham,” kata Putu. Sementara Kepala RPSA Kepri Anita Diana mengatakan, pihaknya tidak memihak siapa pun, melainkan memberi perlindungan karena ES mendatangi RPSA. “Anak akan memilih tempat aman dan nyaman. Jangan coba-coba diintervensi atau si anak akan bertindak nekat,” ujarnya. Menurutnya, ES harus dilindungi dari ibunya. Pasalnya, si ibu ingin kandungan ES digugurkan. ES datang ke RPSA untuk meminta perlindungan pada 9 Januari lalu. ES mengaku mendapat penyiksaan dari orangtuanya dan merasa tertekan karena ayah dari anak yang dikandungnya berada di dalam sel tahanan kepolisian. (cw72)

BC Tpi Tingkatkan Patroli dupan bahan tambang mentah di kawasan hukum perairan di Tanjungpinang. Kendati demikian, ia menegaskan, bila ada yang sengaja melanggar aturan pemerintah, akan ditindakpidanakan dan sarana pengangkut bauksit akan disita untuk dijadikan barang milik negara. “Sejumlah titik rawan penyelundupan tambang bauksit seperti di Pulau Telang dan Pangkil khusus di kawasan perairan dalamnya kita awasi dan wilayah perairan luarnya dijaga ketat oleh Kanwil BC Kepri. Tidak hanya bauksit, tapi juga Timah dan Minerba lainnya ikut kita pantau,” ungkapnya. “Terlalu riskan kalau pengusaha tambang nekat ‘bermain bauksit’. Kenapa saya bilang begitu, karena komoditas ini aktivitas loadingnya kan lambat dan terbuka. Beda dengan timah, kalau timah bisa dikarung-karungi

aja, jadi bisa dikamuflasekan. Cuma kita tetap waspada dan tak boleh lengah,” sambung Hari. Hari mengatakan, jajaran BC se-Indonesia telah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) di Jakarta belum lama ini khusus mengenai penanganan masalah Minerba serta langkah antisipasinya. “Patroli bukan hanya dilakukan di siang hari tetapi juga malam hari. Armada kapal patroli BC Tanjungpinang sudah memadai,” tegas Hari. Sebelumnya diberitakan, mulai 12 Januari 2014 ekspor bijih bauksit dilarang. Sebab, Undang-undang No. 4 Tahun 2009 tentang Mineral dan Batu Bara akan diberlakukan. Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Kadistamben) Provinsi Kepri Rahminuddin. menegaskan, jika masih ada pengusaha nekat mengekspor bauksit, maka akan dijerat undangundang tersebut. (yan)

"Kapal tiba kembali di perairan Tanjungpinang kurang lebih sekitar pukul 16.30 WIB. Kapal Trigas selama ini belum pernah mengalami hal seperti ini. Namun, nakhoda kapal yang memiliki feeling akan ada ancaman terhadap kapalnya, lebih mementingkan keselamatan para penumpang dan balik kembali," ucapnya lagi. Ridwan mengakui ada penumpang yang keberatan kapal itu kembali ke Tanjungpinang dan meminta nahkoda agar tetap melanjutkan pelayarannya tetapi nakhoda menolak permintaan penumpang. Pantauan Haluan Kepri di lapangan, Kapal Trigas masih berada di sekitar Pelabuhan Tanjungpinang menunggu informasi dari pihak Adpel Tanjungpinang kapan bisa

berlayar kembali. Sebagian penumpang memilih keluar dari kapal atau tetap di dalam kapal. "Kembalinya Kapal Trigas ke Tanjungpinang bukan karena kerusakan kapal, namun karena cuaca buruk saat berlayar. Kita lihat sendiri akhir-akhir ini cuaca tidak bagus angin disertai hujan dan ombak begitu kuat," bebernya. Hingga saat ini, Adpel Tanjungpinang belum bisa memastikan kapan Kapal Trigas diberangkatkan kembali. "Pihak Adpel masih terus berkordinasi dengan BMKG Tanjungpinang. Bila dinyatakan laik untuk berlayar dan cuaca mendukung, kita tidak akan menahan (kapal) untuk berlayar kembali," pungkasnya. (sut)

Angga yang masih aktif kuliah di Jurusan Bahasa ini, beberapa kali mendapatkan prestasi gemilang. Tahun 2013, Juara 1 Standup Comedy Competition Tingkat Kota Tanjungpinang dan Juara 1 Berbalas Pantun Tingkat Provinsi Kepri. Selain itu, Angga aktif mengisi Standup Comedy seminggu sekali di salah satu kafe di

Tanjungpinang. Percaya diri, bekal Angga meyakinkan dirinya agar yang disajikan kepada pengunjung cafe dalam Standup Comedy sangat lucu. Lajang kelahiran Tanjungpinang tahun 1992 ini juga sudah menerbitkan buku puisi yang berjudul '99 Puisi Tanpa Huruf R' pada Juni 2013. (cw72)

Terkait Larangan Ekspor Bauksit Mentah TANJUNGPINANG (HK) — Bea dan Cukai (BC) Tanjungpinang meningkatkan patroli di seluruh perairan hukum di Ibukota Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Tanjungpinang. Hal itu terkait kebijakan larangan ekspor tambang mentah, Undang Undang No.4 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara (Minerba) yang berlaku sejak 12 Januari 2014. “Kita siap amankan larangan ekspor tambang bauksit sesuai UU Minerba yang sudah diberlakukan dengan menurunkan patroli gabungan dengan kapal patroli Kanwil BC Kepri dan BC Tanjungpinang. Kami juga sudah tidak mengeluarkan izin muat di luar kawasan lagi,” kata Kepala BC Tanjungpinang Hari Prabowo, Selasa (14/1). Sejak diberlakukannya larangan ekspor tambang bauksit, Hari memastikan belum ditemukan adanya penyelun-

Dari Halaman 17

KM Trigas Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, Senin (13/1) pagi sekitar pukul 09.00 WIB. Saat meninggalkan pelabuhan, langit cerah dan laut tenang. Namun, cuaca berubah drastis saat kapal memasuki lautan Berakit, Bintan. Gelombang laut mulai tinggi dan menghantam kapal. Hal itu dituturkan Staf Keselamatan Berlayar, Administrasi Pelabuhan (Adpel) Tanjungpinang, Ridwan, mengutip laporan Nakhoda Kapal Trigas, Selasa (14/1) kepada pihak pelabuhan. Gelombang laut, kata Ridwan, makin lama makin kuat. Nakhoda khawatir akan keselamatan penumpang dan kapal, akhirnya memutuskan untuk tidak melanjutkan pelayaran dan berbalik arah.

Dari Halaman 17

Ingin Pantun acara-acara seremonial. "Harapan saye, ingin menjadikan pantun ini lebih familiar sampai ke kedai-kedai. Dan suatu ketika nanti, kite pesan makanan di kedai pakai pantun dan ke pasar bile nak beli juge pakai pantun. Pasti damai Tanjungpinang," canda pri yang punya nama panggung 'Laksmana Pelat'.

Pernak-pernik Imlek Laris Manis MENJELANG Tahun Baru Imlek, Ibukota Provinsi Kepri, Tanjungpinang, mulai marak oleh pernak-pernik Imlek. Lampion dari kertas dan plastik berbagai ukuran, patung para dewa, hingga angpau mulai dijajakan. Berdasarkan kalender Cina, Tahun Baru Imlek jatuh pada hari pertama pada bulan pertama. Tahun ini, akan jatuh pada tanggal 31 Januari 2014. Panitia penyambutan Imlek telah membuka bazar untuk umum di sekitar Jalan Ikan dan Jalan Pasar Tanjungpinang. Seorang pemilik Toko Borobudur di Jalan Ikan, Ati menuturkan, tokonya telah menjual pernak-pernik Imlek sejak dua minggu lalu. “Toko saya memang menjual perlengkapan untuk sembahyang. Menjelang Imlek, pernak-pernik Imlek lebih ditonjolkan dan dipajang lebih banyak, karena masyarakat banyak yang mencari,” terangnya sambil melayani pembeli, Minggu (14/1) lalu. Dia menuturkan, berbagai aksesoris yang banyak dicari di antaranya lampion merah berbagai ukuran, baik

yang terbuat dari kertas dan juga plastik, patung dewadewa dengan berbagai ukuran, gantungan dengan tulisan Tionghoa dan lainnya. “Sekarang sudah banyak yang beli, biasanya akan se-

makin ramai dua atau satu minggu menjelang Imlek. Harganya pun bervariasi sesuai ukuran dan kualitas barang,” ucap Ati. Sementara Anton, warga KM 4, Tanjungpinang saat membeli pernak-pernik Imlek bersama istrinya mengatakan, sudah menjadi tradisi menjelang imlek untuk menghias rumah karena dipercaya bisa mendatangkan rezeki. “Sama dengan agama Islam, yang merayakan Hari Raya Idul Fitri pasti meny-

SUTANA/HALUAN KEPRI

PERNAK pernik Imlek mulai dijual di Kota Tanjungpinang, Selasa (14/1).

Dari Halaman 17

Hermawan Dituntut Herita dituntut selama 3 tahun, denda Rp50 juta subsider 6 bulan kurungan dan Ardiansyah dituntut selama 4 tahun, denda Rp50 juta subsider 6 bulan kurungan. "Ketiga terdakwa tersebut sengaja kita tuntut secara bervariasi sesuai dengan kesalahan termasuk perilaku mereka selama menjalani proses sidang," ucap JPU Sigit Susanto yang juga Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Kejari Karimun saat ditemui Haluan Kepri usai sidang. Dikatakannya, salah satu yang memberatkan tuntutan adalah karena Hermawan dianggap tidak kooperatif selama proses sidang berlangsung,

ditambah ulahnya yang sempat kabur beberapa waktu lalu usai pelaksanaan sidang. Sigit menyampaikan, disamping tuntutan tersebut, ketiga terdakwa juga diwajibkan untuk mengembalikan uang pengganti kepada negara yang jumlahnya berbedabeda. Evi Herita diminta mengembalikan Rp 106 juta, Hermawan Saputra sebanyak Rp 211 juta, sedangkan Ardiansyah sebesar Rp 213 juta. "Para terdakwa wajib mengganti kerugian negara, jika dalam kurun waktu satu bulan tidak dibayar, maka mereka akan dihukum selama satu tahun penjara," ucap Sigit. Pada fakta yang muncul

dalam persidangan, kata dia, ketiga terdakwa terbukti secara sah melakukan tindak pidana korupsi sebagaimana dakwaan subsider melanggar pasal 3 Jo pasal 18 UU Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU nomor 20 tahun 2001 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi jo pasal 55 KUHP sebagaimana dalam dakwaan subsider. "Kejadian kaburnya terdakwa Hermawan yang kemarin juga menjadikan acuan bagi kita untuk memberi tuntutan kepada Hermawan. Ini juga atas kebijakan dari pimpinan kami dan dari sana, kita menambahkan hukumannya selama satu tahun lagi," lanjut Sigit.

Ardiansyah, salah satu terdakwa dalam kasus ini, merasa keberatan dengan tuntutan Jaksa. Keberatan tersebut didasari karena tuntutan yang diberikan kepadanya sangat tinggi dan sama berat dengan terpidana sebelumnya yakni dua komisioner KPU yang sudah divonis Majelis Hakim. "Saya merasa keberatan dengan tuntutan ini, saya akan mengajukan pledoi minggu depan," ungkapnya Usai membacakan tuntutan tersebut, Ketua Majelis Hakim Pengadilan Tipikor, Jarihat Simarmata SH, menunda persidangan tersebut pekan depan dengan agenda pembacaan pledoi. ***

kannya ke masing-masing fraksi tersebut agar mereka yang selalu bolos dapat berubah. Silahkan masyarakat menilai anggota dewan yang telah dipilihnya itu," jelasnya. Pantuan Haluan Kepri, pengumuman yang dipajang di Gedung DPRD itu menunjukkan bahwa dari Juli hingga Desember 2013, DPRD Kepri menggelar sidang paripurna sebanyak 28 kali. Pada Juli 2013, sebanyak enam kali sidang dengan kehadiran rata-rata 71 persen. Pada Agustus 2013, dua kali sidang dengan kehadiran rata-rata 78 persen. Bulan September 2013, sembilan kali sidang dengan kehadiran rata-rata 74 persen. Sedangkan, bulan Oktober 2013 hanya sekali sidang kehadiran rata-rata hanya 67 persen. Pada November 2013, enam kali sidang kehadiran rata-rata 81 persen. Terakhir, Desember 2013, empat kali sidang, kehadiran rata-rata 78 persen. Ketua Dewan Perwakilan

Rakyat Daerah (DPRD) Kepri Nur Syafriadi sempat berang kepada anggota dewan yang sering bolos sidang. Ia meminta agar BK mengumumkan lewat media masa nama-nama anggota dewan yang malas menghadiri rapat paripurna dan rapat lainnya. Nur juga mengungkapkan kekesalannya dengan mengatakan, banyak anggota dewan

yang melakukan "Dinas Liar" bukan "Dinas Luar". Ia juga menyebut mereka yang tidak hadir tanpa keterangan sebagai politisi busuk. Sementara itu Dalmasri Syam menyayangkan kejadian yang selalu berulang itu. "Padahal anggota dewan tidak hanya bertanggung jawab pada partainya, tetapi juga kepada masyarakat," katanya. (sut)

Dari Halaman 17

Daftar Hadir hadir dalam sidang-sidang dewan. "Kita pajang pengumuman tingkat kehadiran anggota dewan mulai bulan Juli hingga Desember 2013 saja. Namun dalam masa satu tahun belakang, masa sidang tahun 2013 itu hanya 40 sampai 60 persen. Sebelumnya tingkat kehadiran anggota dewan sangat jauh dari saat ini," jelasnya di sela rapat paripurna laporan hasil masa reses anggota DPRD Kepri di Dompak, Tanjungpinang, Senin (13/1). Ia mengatakan, alasan yang disampaikan anggota dewan yang tidak hadir selama masa sidang diantaranya karena sakit, izin dan sama sekali tanpa keterangan. Setiap bulan, kata Sadar, pihaknya selalu memberikan laporan ke masing-masing fraksi sehingga fraksi dapat mengingatkan anggotanya. Namun ternyata laporan tersebut tidak membuat anggota dewan berubah. "Padahal tujuan dilapor-

DOK

KURSI kosong saat Rapat Paripurna DPRD Kepri.

Dari Halaman 17

Ratusan Warga "Kita menyediakan nasi dagang, lakse dan roti kirai. Selain itu juga minuman khas

iapkan segala halnya baik mempercantik rumah dan perlengkapan lainnya. Begitu juga dengan kami, warga tionghoa, dalam menyambut Imlek,” terangnya. Selain mempercantik rumah dengan berbagai hisan, warga Tionghoa biasanya membeli angpau (amplop berisi uang) bilamana ada kerabat bertamu ke rumah. Jumlah uang dalam angpau tidak ditentukan. “Terserah kita karena ini sudah tradisi,” ungkapnya. (sut)

Melayu tempo dulu seperti air kedohot," ujar Raja Suzanna Fitri, seorang kerabat perhim-

punan Zuriat Riau-Lingga kepada koran ini. Suzanna menambahkan, hidangan yang disediakan merupakan hasil swadaya pengurus Zuriat Riau-Lingga dan Masjid Raya Sultan Riau Penyengat. "Kami menyediakan lebih kurang hidangan untuk 3 ribu orang. Jadi, pada peringatan Maulid Nabi kali ini memang sedikit berbeda. Tujuannya tentu untuk menambah rasa kebersamaan di antara kita," tuturnya. Lurah Penyengat Safran memaparkan rangkaian kegiatan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kali yakni Pawai Maulid Nabi yang diikuti lima RW dan 11 RT di Kelurahan Penyengat, dilanjutkan dengan Barzanzi di Masjid Raya Sultan Riau Penyengat. Sepanjang pantauan koran ini, kurang lebih seratus peserta mengikuti pawai terdiri dari anak-anak dan ibuibu majelis taklim memakai

berbagai macam busana seperti baju khas Melayu hingga busana Arab. Pawai dimulai dari Kampung Ladi dan finish di halaman Masjid Raya Sultan Riau Penyengat. Pada malamnya ceramah agama diisi oleh penceramah asal Kota Tanjungpinang, Ustad Deden serta pembacaan Syair Sinar Gemala Mustika karya Raja Ali Haji. "Syair ini berisi tentang sejarah Nabi Muhammad SAW sejak dalam kandungan hingga beliau menjadi Rasullah SAW," ujar Suzanna. Seorang pengunjung yang ditemui pada acara tersebut, Iwan mengungkapkan rasa takjubnya menyaksikan acara yang berlangsung. "Luar biasa, kekompakan warga Penyengat. Saya sendiri tidak tahu kalau ada pawai Maulid hari ini. Niatnya ke sini sama keluarga hanya mau liburan, tapi kami disuguhi dengan hiburan dan makan gratis," ujarnya sambil tersenyum. (cw77)


CMYK

Bintan

Rabu, 15 Januari 2014

19

Bupati Diminta Umumkan Proyek Gagal BINTAN (HK) — Ketua Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) DPRD Bintan Yorioskandar, yang juga anggota Komisi II meminta kepala daerah dalam hal ini Bupati Bintan untuk mengumumkan berapa banyak proyek yang gagal, berapa kontraktor di blacklist, sebagai bentuk transparansi dalam pengelolaan pemerintahan dalam menggunakan APBD dan APBD-P 2013, dan tekad penerapan good government. Rofik Liputan Bintan "Kepala daerah sebaiknya membeberkan kepada publik tentang berapa banyak proyek fisik yang gagal, punish-

ment-nya kepada kontraktor bagaimana, berapa banyak kontraktor didenda, diputus kontrak, di black-list. Ini sebagai bentuk transparansi pengelolaan pemerintahan dalam menggunakan APBD,

APBD-P 2013, juga tekad dalam pelaksanaan good government," kata Yorioskandar alias Yos, di kantor DPRD Bintan, Senin (13/1). Gubernur Kepri HM Sani, lanjutnya, sudah mengumumkan bahwa sekitar 30-an proyek di provinsi Kepri gagal, bahkan 2 kontraktor di black-list akibat kegagalan mereka. Mestinya kabupaten Binta juga membeberkan hal yang sama. "Gubernur Kepri sudah memulai dengan membeberkan 30-an proyek gagal, dan 2 di black-list, lalu bagaimana dengan Bintan. Masyarakat bertanya-tanya,," lanjutnya. Ia menyebut beberapa proyek yang dinilainya bermasalah diantaranya pembangunan pelantar di desa Pangkil,

kampung Keter Laut, desa Malang Rapat. Juga pembangunan Bumi Perkemahan di Tembeling, dan pembangunan RSUD Bintan di Kijang. "Pembangunan-pembangunan tersebut tidak bisa dipakai masyarakat, tidak bisa dinikmati masyarakat. Tahun 2014 ini beberapa proyek tersebut tak bisa dilanjutkan, tahun angggaran 2015 baru bisa dilanjutkan," terangnya. Yos juga mengusulkan kepada Komisi II untuk memanggil seluruh kepala SKPD untuk menjelaskan evaluasi kinerja mereka dalam menggunakan APBD 2013 dan APBD-P 2013. Bukan hanya beberapa kepala SKPD yang proyeknya dinilai bermasa-

lah dan muncul di permukaan melalui media masssa. Karena tidak tertutup kemungkinan proyek yang bermasalah lebih banyak lagi yang belum terekspos. "Jangan hanya waktu pengajuan anggaran saja mereka sibuk-sibuk mendatangi kita, lalu lepas begitu saja tanpa ada penjelasan kinerja, evaluasi, pertanggungjawaban penggunaan anggaran

yang mereka ajukan. Tanpa kecuali seluruh kepala SKPD pengguna anggaran mesti menjelaskan kinerja mereka dalam menggunakan anggaran tersebut. Mesti evaluasi," jelasnya. Sebelumnya Ketua Komisi II DPRD Bintan Zulkifli mengatakan, pemanggilan kepada 3 Kadis yaitu Kadishub, Kadis PU, Kadis DKPP pekan kemarin be-

lum bisa dilakukan, karena beberapa anggota Komisi II sedang di luar daerah. Pemanggilan akan dilakukan pada pekan ini. "Kita akan panggil ketiga Kadis tersebut, guna menjelaskan proyek-proyek mereka yang tidak selesai. Pekan kemarin belum jadi dipanggil karena beberapa anggota Komisi II sedang diluar daerah," kata Zulkifli. (rof)

Segarkan Pikiran dengan Family Gathering TELUK BAKAU (HK) — Salah satu rangkaian acara dalam memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) ke68 tahun 2014, Kantor Kemenag Bintan menggelar acara family gathering yang dipusatkan di pantai Hotel Bintan Agro Beach Resort, desa Teluk Bakau kecamatan Gunung Kijang, Ahad (12/1) pagi. Acara ini merupakan wujud sinergi antara seluruh karyawan dan PNS di lingkungan Kemenag Bintan. Acara yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Bintan Drs. H. Erizal,MH dimulai sekitar pukul 09.00 WIB, diawali dengan permainan yang diikuti oleh anak-anak karyawan Kemenag Bintan seperti permainan membawa kelereng dengan sendok, permainan memecahkan balon dan lomba makan kerupuk. Selain anak-anak, suami maupun istri dari karyawan Kemenag Bintan juga tidak ketinggalan untuk turut

ambil bagian dalam permainan yang telah disiapkan. Menurut Kepala Kantor Kemenag Bintan Drs.H. Erizal,MH tujuan digelarnya kegiatan family gathering ini adalah untuk menjalin kebersamaan antar seluruh karyawan Kemenag Bintan baik yang bertugas di kantor maupun yang bertugas di KUA atau madrasah. Selain itu, IST kegiatan ini juga bermaksud agar seluruh keluarga karya- KANTOR Kemenag Bintan menggelar acara Peserta family gathering tengah wan Kemenag Bintan dapat mengikuti sebuah perlombaan di pantai Hotel Bintan Agro Beach Resort, desa Teluk saling mengenal dan berbaur Bakau kecamatan Gunung Kijang, Minggu (12/1). agar terjalin rasa kebersa- telah dihadapkan dengan pe- mudah. Namun kita bisa memmaan dalam keluarga besar kerjaan dan rutinitas yang bentuk superteam agar segala Kantor Kemenag Bintan. padat,” sambung Erizal. urusan dapat kita atasi secara “Kegiatan family gatheriSelanjutnya Erizal kem- bersama-sama,” tutupnya. ng ini diadakan untuk mem- bali berharap agar kegiatan Kakankemenag berkepersatukan keluarga besar family gathering tersebut da- sempatan mengisi kegiatan Kemenag Bintan agar semua- pat membangun sebuah tersebut dengan bermain nya dapat saling kenal anta- teamwork yang solid di lingku- futsal bersama seluruh karra keluarga yang satu dengan ngan Kantor Kemenag Bintan yawan Kantor Kemenag Binyang lainnya,” kata Erizal di agar segala pekerjaan dan tan. Turut hadir Ka.Subbag tengah-tengah kegiatan. rutinitas yang akan dihadapi TU Kemenag Bintan Drs. “Selain itu, kegiatan ini dapat teratasi dengan baik. Syafrizal, seluruh pejabat juga diharap mampu menye"Kita tidak dapat menjadi eselon IV Kemenag Bintan, garkan kembali fisik dan superman yang mampu me- Ka.KUA serta Kepala Madmental kita yang selama ini ngerjakan segala hal dengan rasah se Bintan. (fhy/r)

ROFIK/HALUAN KEPRI

SERAHKAN PROPOSAL PEMEKARAN — Ketua BP2KBT Saleh Mursalim didampingi Ketua BP2KBU Suardi menyerahkan proposal pemekaran Bintan Timur kepada Ketua DPRD Lamen Sarihi, di kantor DPRD Bintan, Senin (13/1).

BP2KB2T Serahkan Proposal Pemekaran ke DPRD Pemekaran Bintan Dinilai Lamban BINTAN (HK) — Badan Pekerja Pembentukan Kabupaten Bintan Timur (BP2KBT) dipimpin Saleh Mursalim didampingi Ketua Badan Pekerja Pembentukan Kabupaten Bintan Bagian Utara (BP2KB2U) Suardi menyerahkan proposal pembentukan Kabupaten Bintan Timur, kepada Ketua DPRD Bintan Lamen Sarihi, di ruangan Komisi I DPRD Bintan, Bintan Buyu, Senin (13/1). Saleh Mursalim dan Suardi didampingi pengurus dari perwakilan 10 kecamatan menyerahkan proposal pemekaran yang merupakan inisiatif masyarakat yang didukung kelompok masyarakat seperti Badan Pemberdayaan Desa (BPD) dari seluruh Desa, juga Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) seluruh kelurahan seBintan. Sedangkan Lamen Sarihi didampingi Wakil Ketua Trijono dan Apri Sujadi, beserta beberapa anggota diantaranya Indra Setiawan, Muttaqin Yasir, Susilawati, Yorioskandar, Amirudin, Radif Anandra, M Syahwan. Saleh Mursalim mengatakan ide pemekaran pembentukan kabupaten Bintan Timur merupakan inisiatif murni keinginan warga guna mencapai kesejahteraan kabupaten induk dan kabupaten pemekaran. Kabupaten Bintan Timur yang diajukan pembentu-

kannya tersebut terdiri dari 5 kecamatan, yaitu Bintan Timur, Gunung Kijang, Mantang, Bintan Pesisir dan Tambelan. Sedangkan kabupaten induk terdiri dari 5 kecamatan, yaitu Bintan Utara, Seri Kuala Lobam, Teluksebong, Telukbintan dan Toapaya. Sebagai lokasi ibu kota kabupaten Bintan Timur nantinya, yaitu Bintan Timur. Sementara untuk kabupaten induk lokasi ibu kotanya di Bintan Buyu, lokasi ibu kota kabupaten Bintan saat ini. "Kita menyerahkan proposal pemekaran, pembentukan kabupaten Bintan Timur, murni sebagai inisiatif masyarakat, disertai dukungan dari kelompok masyarakat seperti BPD, LPM se-Bintan, dan elemen masyarakat lainnya. Mengenai kajian, studi, penelitian kelayakan pemekaran kita serahkan kepada DPRD dan Pemerintah Kabupaten Bintan. Sebelumnya pada tanggal 24 Desember kita sudah menyerahkan proposal yang sama kepada Bupati Bintan," kata Saleh Mursalim. Suardi berharap anggota DPRD dalam kapasitasnya sebagai warga, secara pribadi turut masuk dalam kepengurusan. Menurutnya pemekaran akan lebih cepat tercapai, bila DPRD memberikan dukungan de-

CMYK

ngan menerbitkan surat keputusan (SK), sebagai bekal menuju DPR RI untuk meminta DPR RI menggunakan hak inisiatif. "Pemekaran, pembentukan kabupaten Natusa Barat dan Natuna Selatan, tanpa persetujuan Bupati Natuna. Namun proposal pemekarannya saat ini sudah dibahas di DPR RI dan Kemendagri. Padahal tanpa disertai berkas kajian studi kelayakan pembentukan kabupaten Natuna Barat dan Natuna Selatan. Intinya ada pada SK DPRD kabupaten," kata Suardi. Ketua DPRD Bintan Lamen Sarihi mengatakan, DPRD menerima proposal pemekaran pembentukan kabupaten Bintan Timur. DPRD akan menindaklanjuti dengan pembahasan nantinya, lalu dilanjutkan pembuatan SK DPRD tentang dukungan pembentukan kabupaten Bintan Timur. "Pada intinya kita sudah mendengarkan pendapat dari anggota DPRD yang ada disini, bahwa seluruh anggota DPRD mendukung pemekaran, pembentukan kabupaten Bintan Timur. Hanya persoalan komunikasi antara BP2KBT, DPRD dan pemerintah perlu ditingkatkan, juga lembaga kajian independen yang nantinya membeberkan kelayakan secara lengkap seperti letak ibu kota maupun wilayah," ujarnya. (rof)

Editor:Eddy Supriatna , Layouter: M Fahrullazi


Anambas

20

Rabu, 15 Januari 2014

Gas 12 Kg Diprediksi Rp200 Ribu TAREMPA (HK) — Kelangkaan gas elpiji ukuran 12 kilogram membuat sejumlah agen menaikkan harga jual. Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Kepulauan Anambas memprediksi harga gas elpiji ukuran 12 kg akan menembus Rp200 ribu tiap tabungnya. Sarma Haratua Liputan Anambas "Gas kita perkirakan mungkin akan menjadi Rp 200 ribu per tabungnya per 12 kg. Ini prediksi kita, mudah-mudahan harganya dibawah dua ratus ribu," ungkap Kepala Disperindag Kop dan UKM Anambas, Linda Maryati. Dijelaskan, dari hasil pemantauan yang dilakukan oleh pihaknya belum lama ini, diketahui memang pasokan gas elpiji masih belum dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah Tarempa dan sekitarnya. Dirinya juga menyebutkan beberapa kendala lain selain diantara masalah 'klasik' yang selalu melanda wilayah Tarempa ketika kebu-tuhan pokok diwilayah kabupaten maritim ini mulai menipis. "Hasil tim kemarin memang gas masih, memang belum normal. Memang waktu itu putus sehingga belum bisa bongkar. Kendala kita lainnya itu kita belum punya agen resmi," bebernya. Namun demikian Linda menambahkan, untuk realisasi mengenai adanya agen resmi elpiji disalah satu wilayah

terluar di Provinsi Kepri, pihaknya mengaku telah melakukan koordinasi dengan pihak Bakesbangpol termasuk kepada pihak Perusda Anambas Sejahtera sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). "Sudah antisipasi juga dengan Bakesbang dan Perusda, mengenai siapa yang ingin menjadi agen elpiji di Anambas. Dari pihak Pertamina kan ada syarat-syaratnya seperti adanya gudang untuk mnampung gas elpiji serta berbagai kelengkapan persyaratan lainnya," tutur Linda kembali. Dirinya pun menyebut, selama ini pasokan gas elpiji di Tarempa berasal dari beberapa wilayah dari luar, salah satunya dari Tanjungpinang. Seperti diketahui, naiknya harga gas elpiji juga terjadi serentakdibeberapa daerah. Naiknya harga 'si api biru' ini pun ditanggapi beragam diberbagai daerah meski menimbulkan gejolak ditiap-tiap daerah, sampai akhirnya pihak Pertamina mengeluarkan kenaikan harga gas elpiji ini secara resmi. Di Tanjungpinang, harga 1 tabung gas elpiji 3 kg hanya

DOK

KELANGKAAN gas elpiji ukuran 12 kilogram membuat sejumlah agen menaikkan harga jual. Disperindagkop UKM Anambas memprediksi harga gas elpiji ukuran 12 kg akan menembus Rp200 ribu tiap tabungnya. Tampak salah satu petugas pertamina menurunkan tabung gas ukuran 12 Kg di salah satu gudang di Batam, beberapa waktu lalu. Rp15 ribu. Sementara harga tabung gas elpiji 12 kg dilepas dengan harga Rp 120ribu tiap tabungnya.

Masyarakat Borong Sembako Takut Stok Habis

TAREMPA (HK) — Kedatangan Kapal Bukit Raya yang membawa sejumlah kebutuhan pokok (sembako) seperti beras, gula, dan sayur-sayuran disambut suka cita masyarakat setempat. Bahkan, karena takut kehabisan stok, warga pun terlihat berbondong-bondong memborong sembako untuk keperluan sehari-hari, meski barang belum sampai ke pasar. Kapal yang bersandar di pelabuhan Pelni, Tarempa pada Minggu (12/1) tampaknya memecah kebuntuan akan sejumlah problem terbatasnya kebutuhan pokok di Anambas yang sudah dirasakan beberapa hari belakangan. “Untung saja kapal Bukit Raya ini sudah datang. Saya suruh saudara saya untuk beli telur beberapa ikat, dan juga beras untuk dikirim menggunakan kapal ini. Sudah beberapa hari ini kita kehabisan stok telur dan beras juga menipis,” ujar Lina, salah seorang warga Tarempa yang ikut berjubel diantara keramaian massa menunggu bersandarnya kapal tersebut. Perlu diakui, selain dipadati penumpang, kapal Bukit Raya juga dipenuhi dengan berbagai bahan kebutuhan pokok. Menurut pengakuan dari salah seorang penumpang kapal, ada beberapa dek yang dijejali dengan beberapa bahan makanan. “Dek 3 penuh dengan bahan makanan. Ada telur, juga sayur. Katanya dibeli di daerah pinang dan dibawa ke Anambas. Dengar-dengar ada bahan kebutuhan pokok yang sudah menipis di Anambas, jaid warga bela-belain bawa dari pinang, walaupun berat. Ada juga yang pesan sama saudaranya,” ujar Fais, salah seorang warga yang menumpang Kapal Bukit Raya. Dirinya pun mengaku juga memanfaatkan momen keberangkatan kapal Pelni terse-

but. Dirinya mengaku membeli beberapa kebutuhan sayur mayur seperti cabai di wilayah Tanjungpinang dan sekitarnya. Pedagang yang menjual sayur mayur itu pun, tambahnya juga tidak kalah memanfaatkan momen yang diperlukan oleh masyarakat Anambas tersebut. Beberapa sayur seperti harga cabai merah terpaksa dibelinya dengan harga Rp60 ribu, begitu pun dengan harga cabai hijau dan cabai rawit yang dibeli dengan harga Rp4060 ribu per kilogramnya. “Untuk di Tanjungpinang, harga itu terlalu mahal. Tapi, mau bagaimana lagi. Kita yang butuh,” keluhnya. Menurut pantauan media, banyak masyarakat yang ‘menyerbu’ untuk membeli telur yang mengalami kelangkaan sejak beberapa hari belakangan diwilayah ini. Warga tampak sibuk membeli beberapa papan telur ayam untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Dodo, salah seorang konsumen yang membeli telur ayam saat ditemui menuturkan, per papannya harga telur ayam dijual dengan harga Rp 50 ribu per papan. Harga yang ditawarkan ini jauh mengalami peningkatan dibandingkan hari-hari biasa yang dijual dengan harga Rp 30 ribu per papan. “Per butirnya Rp 3 ribu. Biasa sepapan harganya Rp 30 sampai Rp 34 ribu,” pungkasnya. Kepala Dinas Perdagang-

an Perindustrian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Kepulauan Anambas, Linda Maryati mengaku sempat khawatir dengan stok sejumlah kebutuhan pokok yang ada di ibukota kabupaten ini. “Saya sudah khawatir sekali malah, beruntung ada kapal yang membawa beberapa barang kebutuhan pokok. Kita bersyukur juga kapal Pelni semalam masuk,” ungkapnya. Linda menuturkan, sebelumnya pihaknya telah melakukan operasi pasar guna mengecek baik harga maupun stok sejumlah bahan kebutuhan pokok ini. Meski menurutnya masih terdapat beberapa stok yang masih mengkhawatirkan, namun menurutnya dengan datangnya kapal yang membawa kebutuhan pokok ini dapat memecah kebuntuan akan ketersediaan bahan pokok. “Sejauh ini baru memantau dan mengontrol, kemarin kita khawatir. Beberapa barang sempat kosong dipasaran, seperti gas. Rokok pun sempat habis. Kalau beras kita tidak terlalu khawatir,” ujarnya kembali. Dirinya menjelaskan, mengenai ketersediaan beras, pihaknya bersedia menurunkan beras Bulog guna mengatasi kelangkaan bahan pangan tersebut. Sehingga, hal tersebut tidak terlalu dikhawatirkan olehnya. Dirinya pun memprediksi, akan ada bahan kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan harga pasca operasi pasar yang dilakukan pihaknya beberapa waktu lalu. “Yang dikhawatirkan naik pada minggu ini kedelai menipis, harga tahu dan tempe. Beras tidak terlalu khawatir. Masih ada di gudang bulog, turun minggu kemarin. Tahun lalu, sudah dikeluarkan cadangan beras pemerintah setiap gudang Bulog. Ini dikeluarkan tergantung kebutuhan,” pungkasnya. (cw89)

Sebelum dikeluarkan pengumuman resmi oleh pihak Pertamina soal kenaikan harga gas elpiji, beberapa pihak

memprediksi harga gas elpiji di Tarempa akan menembus harga Rp200 ribu per tabungnya. Hal ini dikarenakan har-

ga gas elpiji ukuran 12 di Tanjungpinang mengalami kenaikan dari Rp110 ribu menjadi Rp170 ribu per tabungnya.

Sebelum adanya kenaikan, harga gas elpiji diwilayah ini dijual dengan harga Rp150 ribu per tabungnya. ***

Parkir Pompong Dipindahkan Agar Sungai Bersih TAREMPA (HK) — Untuk menjaga agar keadaan Sungai Patimura yang merupakan urutan bawah Sungai Sugi, tetap bersih dari sampah, pihak kecamatan menempatkan dua personil untuk menjaga kebersihan Sungai yang habis dibersihkan. Selain itu juga melarang pemilik motor kayu (pompong) untuk parkir di Sungai tersebut. Pantauan di lapangan, Sungai Patimura yang awalnya dijadikan tempat parkir pompong, kini tidak ada lagi pompong yang parkir ditempat itu. Semua pemilik pompong diarahkan agar memarkir pompongnya di pelabuhan yang ada di Anta-

ng atau di dekat desa Sri Tanjung. “Untuk menjaga keindahan kota kita larang pompong parkir di sungai. Kita sudah arahkan agar parkir di dekat palabuhan saja agar tidak mengganggu keindahan kota,” kata camat Sinatan Ardan, ketika ditemui di ruang kerjanya kemarin. Kata Ardan, setelah sungai bebas parkir pompong, rencananya jika air sungai sudah kelihatan bersih, maka bisa digunakan untuk mainan anak-anak. “Memang sekarang masih kelihatan kotor, tapi sampah kayu bekas, plastik dan sampah lainnya sudah tidak ada. Nanti kalau hujan juga kelihatan bersih. Kalau sudah bersih kan bisa

dipakai untuk mainan anakanak,” katanya. Ia mengakui kesadaran masyarakat masih rendah tetapi pihaknya akan tetap berusaha dan merubah pola pikir masyarakat agar lebih baik. Bahkan untuk mengantisipasi sampah agar tidak berserakan. Ia menempatkan di beberapa tempat yang rawan pembuangan sampah seperti di lapangan sepak bola Sulaiman Abdullah dan di tepian sungai patimura yang baru saja dibersihkan. “Di lapangan sepak bola kita tempatkan dua personil, karena untuk pagi hari lapangan dipakai anak-anak sekolah yang pada minum sehingga banyak sampah bekas minuman yang

dibuang di lapangan bahkan ada yang masuk selokan. Sementara di Sungai patimura juga dua orang. Untuk menjaga kebersihan kita jadikan tiga shift dari 56 orang petugas kebersihan,” terangnya. Ia menambahkan, untuk membersihkan sampah di kota tarempa yang merupakan wajah kota, ia telah memutar otak. “Kita pernah menjadikan tepian sungai tepatnya di depan posyandu Mawar, sebagai TPS. Namun keadaannya semakin parah. Kota menjadi kotor dan bau. kahirnya kita pindahkan TPSnya di Kampung Baru. Dari Kampung Baru kalau sudah banyak baru kita bawa ke TPA Rintis,” katanya. (cw89)

ISTIMEWA

KENDATI sudah dilarang, masih saja ada beberapa pompong yang bersandar di pinggiran Sungai Sugih, Selasa (14/1).

Editor: Julian, Layouter: Mulia Adtya


Karimun

Rabu, 15 Januari 2014

21

Baperjakat Dinilai Bisa Diintervensi KARIMUN (HK) — Mantan Anggota DPRD Karimun, Raja Zuriantiaz menilai, Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) masih bisa diintervensi pihak-pihak tertentu dalam penempatan pejabat struktural di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Ilham Liputan Karimun

“Dalam hal penempatan pejabat strukrutal, Baperjakat harus bekerja secara arif dan profesional serta berbasis kompetensi. Baperjakat harus melihat latar belakang kinerja, keberhasilan yang telah dicapai, sesuai dengan keahlian ilmu yang dimiliki dan bukan karena faktor suka atau tidak suka,” kata Raja Zuriantiaz, Selasa (14/1). Pernyataan yang disampaikan Raja Zuriantiaz tersebut, karena dirinya banyak melihat kejanggalan dalam penempatan pejabat strukrutal yang hampir merata terjadi di SKPD Karimun. Apalagi, ada beberapa pejabat di SKPD yang diduga telah diintervensi oleh lembaga non pemerintah untuk mendudukkan orang-orangnya dalam jabatan tertentu.

“Kami tak usah menyebut dinas apa atau lembaga mana yang melakukan pelanggaran tersebut, namun kami memiliki data lengkap. Namun, kami hanya meminta kepada Baperjakat agar bisa menjalankan fungsinya tanpa mau diintervensi oleh lembaga atau kekuatan apapun dalam penempatan pejabat. Agar orang-orang yang ditempatkan tersebut benar-benar bisa menjalankan kinerjanya dengan baik. Menurutnya, jika suatu lembaga ingin menyampaikan aspirasi ketika ada pengisian jabatan yang kosong di SKPD Karimun, maka sah-sah saja lembaga tersebut menyampaikan aspirasinya, namun bukan ke Baperjakat atau langsung kepada dinas yang terkait, melainkan sampaikan aspirasi tersebut kepada lembaga legislatif. “Dinas terkait yang ada di Pemkab Karimun adalah

tempat pelayanan bagi masyarakat dan bukan sebagai tempat penampung aspirasi. Jika ingin menyampaikan aspirasi, kan ada lembaga yang menampungnya yakni DPRD, silakan sampaikan aspirasi disana, biar nanti lembaga tersebut yang akan meneruskan kepada eksekutif,” ungkap legislator Partai Nasdem ini. Dikatakan Zuriantiaz, ada aturan hukum yang menentukan pengangkatan seorang pejabat yakni melalui PP no 100 tahun 2000 tentang Pengangkatan PNS Dalam Jabatan Struktural dan PP no 13 tahun 2000 tentang perubahan atas PP no 100 tahun 2000 tersebut. “Jadi, dalam pengangkatan PNS, ada aturan hukum yang harus ditaati oleh Baperjakat,” jelas Zuriantiaz. “Kalaulah Baperjakat mengangkat seorang pejabat berdasarkan faktor kedekatan atau jauh dekatnya suatu hubungan, maka jelas mengangkangi aturan hukum yang ada di negeri ini. Dampaknya, pejabat tersebut tidak akan bekerja secara maksimal dan yang dirugikan adalah masyarakat karena ketidaktahuannya dalam menjalankan tugas,” tutup Zuriantiaz. ***

Infrastruktur Harus Dioptimalkan KARIMUN (HK) — Dewan Perwakilan Daerah Laskar Melayu Bersatu (LMB) Tanjungbalai Karimun meminta kepada pemerintah agar insfrastruktur dibenahi. Diantaranya jalan-jalan, dan tempat penyeberangan anak sekolah, sebab hal ini dianggap sangat penting untuk kesejahteraan penguna jalan dalam jangka panjang khususnya di Karimun. Pengakuan ini diungkapkan oleh Datuk Panglima Azman Zainal Ketua DPD LMB, pada cara maulidur Rasul, memperingati hari kelahiran Nabi muhammad 1425 H dengan mengangkat tema mari kita teladani sifat rasulullah. Untuk dijadikan contoh dalam kehidupan bermasyarakat, Selasa (14/1). Dalam sambutannya itu, Datuk Panglima Azman Zainal Ketua DPD LMB yang merangkap sebagai ketua panitia mengaku, pemerintah harus tetap memperhatikan insfrastruktur untuk kemaslahatan masyarakat Kabupaten Karimun. Sebab sejauh ini masih banyak pembangu-

nan yang terbengkalai, termasuk jalan penyeberangan anak-anak sekolah yang belum terealisasikan semaksimal mungkin, bahkan untuk jembatan layang belum ada sama sekali. Azman juga menambahkan, selain meminta agar pemerintah tetap memerhatikan kondisi Karimun, pihaknya juga berharap kepada seluruh masyarakat melayu agar tetap bersatu, untuk memajukan Karimun. Menurut dia, tanpa ada rasa persatuan, semua cita-cita Karimun tidak akan tercapai. Selain mengadakan kegiatan keagaam LMB juga mengadakan, bakti sosial, sunatan masal, donor darah, bahkan yang berkaitan dengan pembangunan RT-RW LBM juga sering terlihat turut andil, hal ini aku Azman untuk membantu pemerintah, agar tercipa Karimun yang lebih terpelihara. Sementara itu, Wakil Bupati Karimun, H Aunur Rafiq dalam sambutannya menyikapi apa yang telah diharapkan LMB, akan tetap di-

ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

SUASANA acara Maulidur Rasul yang diadakan oleh LMB dihadiri berbagai elemen masyarakat.

realisasikan, namun secara bertahap. Hal ini butuh dukungan masyarakat bukan hanya dari Persatuan Melayu, melainkan dari berbagai unsur suku tanpa ada yang membeda-bedakan. Kegiatan Maulidur Rasul ini LMB bekerjasama dengan RW 1 dan RW 2 Kelurahan Sungai Lakam Barat, bertempat di lapangan sepak bola Telaga Tujuh yang dihadiri ratusan warga, yang ingin mendengar tausiah dari Ust Jamaludin Nur dari Batam. Acara dimulai dengan pembacaan al-quran oleh Ust Abdul Rahim. Sedangkan acara ini turut dihadiri oleh Drs H Nyat Kadir (Ketua Lembaga Adat Batam) Letjend TNI Purnawirawan H syarwan Hamid (Datuk Panglima Besar DPP LMB) dan Drs Hardi Selamat Hood (Cendikiawan). Dalam sambutannya Letjend TNI Purnawirawan H syarwan Hamid berharap seluruh lapisan masyarakat bisa bersatu untuk menjunjung budaya Melayu, agar lebih maju lagi, dan diharapkan tahun ke tahun lebih memiliki daya saing dan loyalitas prima serta pendidikan yang tinggi serta tetap berbudaya. Namun terkait dengan kesejahteraan, Syarwan mengatakan, masyarakat Melayu jangan terlena dengan sifat lembut jika berada di posisi yang sulit, seperti hanya meminta hak untuk pembangunan, maka harus dilakukan secara bijak, tegas dan lugas. Pasalnya jika memang masih dilakukan dengan sifat yang lembut, maka banyak dari pejabat-pejabat yang tidak menggubris, bahkan tidak memerhatikan sama sekali.(abk)

Relawan Demokrasi Sosialisasi KARIMUN (HK) — Relawan demokrasi yang direkrut Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun mulai melaksanakan tugasnya. Langkah awalnya adalah melakukan sosialisasi pemilih kepada masyarakat Karimun. Terutama, akan arti pentingnya pelaksanaan demokrasi di Indonesia kepada masyarakat. Ketua Divisi Teknis KPU Karimun Syamsir kepada wartawan, Selasa (14/1) mengatakan, relawan demokrasi di Karimun berjumlah sebanyak 25 orang. Relawan demokrasi terdiri dari lima segmen pemilih strategis, diantaranya pemilih pemula untuk pelajar, kelompok agama, kelompok perempuan, kelompok disabilitas (penyadang cacat), dan kelompok pinggiran (hinterland). “Kelima segmen pemilih ini dilakukan untuk dapat berkomunikasi yang dapat

dijangkau semua lapisan masyarakat. Sehingga dapat membantu KPU meningkatkan partisipasi pemilih, baik dalam pemilihan legislatif maupun pemilihan presiden tahun 2014 mendatang,” kata Samsir. Rica Irma Dhiyanti, salah seorang relawan demokrasi yang baru saja direkrut KPU Karimun mengatakan, salah satu keinginannya untuk bergabung menjadi relawan demokrasi adalah untuk membantu pihak penyelenggaran Pemilu untuk melakukan sosialiasi pemilih, dan ingin menyukseskan pelaksanaan Pemilu. “Berkaca pada pelaksanaan pemilu periode sebelumnya, partisipasi pemilih sangat turun drastis, bahkan hingga mencapai 72 persen. Dengan terjadinya kondisi seperti itu, sebagai warga negara yang taat demokrasi, maka kami tentu sangat pri-

hatin. Makanya, untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat agar ikut menyukseskan penyelenggaraan Pemilu, perlu diberikan pemahaman sejak dini,” kata Rica. Menurutnya, keberhasilan penyelenggaraan Pemilu bukan hanya terletak pada KPU selalu pihak penyelenggara semata, melainkan juga tingginya pastisipasi dari masyarakat. Untuk itulah, katanya, maka diharapkan kepada masyarakat agar lebih menumbuhkan kesadaran dalam menyukseskan Pemilu. Dikatakan, sosialisasi para relawan demokrasi sudah dilaksanakan sejak 3 minggu lalu. Sosialiasi tersebut dilakukan di tempat ibadah seperti masjid, gereja dan sebagainya. Selain itu juga dilakukan sosialiasi kepada masyarakat hinterland, tujuannya tidak lain ingin mencerdaskan masyarakat akan berpolitik secara bersih. (ham)

ILHAM/HALUAN KEPRI

RUBUHKAN BANGUNAN — Pemerintah Kabupaten Karimun berencana merubuhkan bangunan liar di sepanjang jalan lingkar (Coastal Area). Masih tampak sejumlah bangunan atau pelantar berdiri di sepanjang jalan lingkar. Foto diambil Selasa (14/1).

12 Hafidz dan Hafidzah Dikukuhkan KARIMUN (HK) — Keberadaan para hafidz dan hafidzoh (hafal alquran) di Kabupaten Karimun menjadi berkah tersendiri. Pasalnya dengan keberadaan hafidz dan hafdzoh yang semakin banyak mencerminkan Karimun memliki potensi yang cukup besar, untuk menciptakan generasi anak-anak muda yang Islami. Pada Selasa (14/1) sejumlah 12 hafidz dan hafidzoh di Baiat (dikukuhkan) di Masjid Agung oleh wakil Bupati Karimun, H Aunur Rafiq. Kegiatan Baiat yang dimulai dari jam 9.00 wib ini bertujuan mengukuhkan para hafidz dan hafidzoh mulai dari 1 juz hingga 30 juz di Kabupaten Karimun. Acara baiat ini turut dihadiri 60 hafidz dan hafidzoh se Kabupaten Karimun. Berbagai santri dari rumah tahfidz, majlis taklim, dan anak-anak TPQ se Karimun 350 orang per kecamatan, 200 siswa. Aku H Zulfan Batubara sebagai panitia pelaksana kegiatan bahwa pembaiatan hafidz dan hafidzoh ini atau khatam qur’an akbar ini disejalankan dengan doa bersama untuk kesuksesan pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Kepulauan Riau yang ke lima Maret mendatang.

“Khatam alquran, ini diikuti oleh berbagai kalangan seperti berbagai imam masjid yang tahfidz dan anak santri rumah tahfidz, seperti dari masjid agung rumah tahfidz Abdurrahman bin Auf, dari Kecamatan Moro, rumah tahfidz Hidayatullah, Daruttaufik, Darul Mukhlasin, pesantran Arraudah, sebanyak 12 orang, hal ini merupakan agenda dari masjid agung rutinitas, meski baru dua kali diadakan, namun insyaallah akan menjadi program rutinitas di Masjid Agung ini, semoga dengan baiat ini membawa berkah bagi masyarakat Kabupaten Karimun. Untuk peserta sendiri, mulai dari yang hafal 1 juz sampai 30 jus,” tutur Zulfan, dalam kegiatan ini di hadiri oleh, wakil bupati Karimun, H Aunur Rafiq, Aisiten III Samsuardi, Sekretaris Daerah (Ketua pelaksana harian masjid Agung Karimun H TS Arief Fadilah), Kepala Kementrian Agama H Afrizal, sejumlah SKPD dan FKPD Pemerintah Kabupaten Karimun. Wakil Bupati Karimun, H Aunur Rafiq, mengaku sangat bangga melihat semakin hari semakin banyak masyarakat yang hafal alquran khususnya di Kabupaten Karimun, apalagi se-

telah Aunur Rafiq menyaksikan salah seorang anak (Fikri) baru berusia lima tahun, yang berasal dari Tanjung Sari - Tanjung Batu dengan lancar melantunkan surah al-fatihah, doa kepada kedua orang tua, dan dilanjutkan dengan surah An-Naba, fasih dan lancar. “Sangat bangga sekali melihat semakin hari semakin banyak masyarakat Kabupaten Karimun yang menghafal al-qur’an, saya jadi iri, melihat hafalan anak tadi, semoga membawa berkah

bagi kita semua. Untuk peningkatannya, saya rasa ini adalah salah satu program yang harus dilanjutkan, dan bahkan lebih disosialisasikan kepada anak-anak muda, agar mereka lebih cinta kepada al-qur’an, sebab sangat banyak manfaatnya. Untuk acara ini sendiri memang kita berharap dengan doanya para hafidz dan hafidzoh, pelaksanaan kegiatan MTQ yang akan digelar pada bulan Maret mendatang, lancar.” pungkas Aunur Rafiq sambil tersenyum. (abk)

ABDUL KODIR/HALUAN KEPRI

WAKIL Bupati Karimun, H Aunur Rafiq saat mendengarkan hafalan Fikri bocah berusia 5 tahun dengan fasih melantunkan ayat al-quran.

Warga Kundur tak Sabar Menanti Kabupaten Kundur KUNDUR (HK) — Masyarakat Kundur menyambut baik tentang kejelasan Kabupaten Kepulauan Kundur yang menurut informasi bakal segera diresmikan dan tinggal menuggu proses diparipurnakan kembali, setelah tim Komisi II DPR RI meninjau kelayakan Kundur pada pertengahan Januari 2014 ini. Wakil Ketua Himpunan Pemuda Pulau Ungar (HPPU), Ari Warisman mengatakan, jika Kundur telah diresmikan dalam waktu dekat ini, maka putra putri kundur harus bekerja keras mulai saat ini. Yakni mempromosikan daerah Kundur namun tidak hanya sampai tingkat Provinsi Kepri saja tapi harus sampai ke pemerintah pusat dan hingga ke luar negeri. “Ini juga merupakan pekerjaan besar bagi Bupati Kundur yang ditunjuk oleh Gubernur Kepri nantinya. Harus mampu mendatangkan investor dan menggerakkan roda perekonomian dari berbagai sektor,” kata Ari, kemarin. Karena menurutnya, sebagai daerah yang beru dimekarkan menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB) perlu kerja kerjas dari seluruh elemen. Karena dalam mengembangkan potensi yang ada di Kundur perlu pemikiran dan kinerja yang baik. Yang pastinya akan mengurangi pengangguran yang sampai saat ini

dinilai masih sangat tinggi. Namun demikian kata Ari, masyarakat lebih memilik putra daerah asli Kundur yang akan ditunjuk sebagai PLt Bupati Kepulauan Kundur, karena akan lebih mudah memimpin dan mengetahui seluk beluk serta permasalahan yang terjadi di Kundur secara umum. Demikian pula halnya dengan perekrutan tenaga honorer dan penerimaan Pegawai Negeri Sipil (PNS), harus lebih mengutamakan putra daerah. Karena hanya anak daerah yang benar-benar paham tentang daerah sendri. Hal yang sama juga disampaikan oleh Abdul. Pemuda yang tiggal di Pulau Kundur ini lebih menitik beratkan kepada struktur kepemerintahan yang nantinya bakal terbentuk. Karena majunya suatu derah adalah tergantung dari kinerja pemimpin. Sehingga harus lebih mengutamakan kepentingan masyarakat, karena sebagaimana cita-cita dari pemekaran itu sendiri adalah mensejahterakan masyarakat dalam memperpendek rentang kendali. Tidak usah muluk-muluk kata Abdul lagi, dalam kurun waktu sampai habisnya masa jabatan pelaksana tugas (PLt) Bupati Kundur yang ditunjuk Gubernur Kepri nantinya, paling tidak ada target untuk memperbaiki wajah Pulau Kundur yang saat ini masih banyak ma-

syarakat tidak mendapatkan fasilitas dari pemerintah alias masih terisolir di beberapa titik. “Kalau memang informasinya Kabupaten Kepulauan Kundur sudah ditangan Presiden dan masuk urutan ke delapan, yang artinya sebentar lagi daerah kami akan jadi Kabupaten, maka itu memang kami tunggu dan kami nantikan. Alasannya adalah, kami sebagai masyarakat inginkan perubahan yang lebih baik,” katanya. Seperti diberitakan sebelumnya, keinginan masyarakat Kundur untuk segera berdiri sendiri, terpisah dari kabupaten induk, Kabupaten Karimun, akhirnya terwujud. Jika sesuai rencana, Kundur akan diresmikan sebagai kabupaten pada tahun 2014 ini. Hal itu dipastikan setelah terbitnya Amanat Presiden RI Nomor: R-66/Pres/A¬12/A2013, perihal Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Pembentukan Provinsi/Kabupaten/Kota, tertanggal 27 Desember 2013. Dimana dalam Ampres itu, terdapat nama Kabupaten Kepulauan Kundur yang berada pada nomor urutan ke-8. “Kami menyampaikan Alhamdulilah atas rahmat dan berkat nan limpahan yang dinyatakan bagi kami masyarakat Kepulauan Kundur,” kata Dewan Penggerak Utama Badan Penyantun Pekerja Pembentukan Kabupaten Kepulauan Kundur (BP2K3), Drs Abdulk Malik MM ke-

pada wartawan di Tanjungpinang, Selasa (7/1). Menurut Abdul Malik, dengan adanya Ampres ini, maka akan menambah keyakinan masyarakat di Kepulauan Kundur (Kundur, Kundur Utara, Kundur Barat, Durai, Belat, Ungar dan Alai) bahwa BP2K3 selama ini memang bekerja dengan sungguh sungguh. “Kami atas nama masyarakat Kepulauan Kundur mengucapkan banyak terima kasih kepada Ketua DPR RI, fraksi-fraksi dan anggota DPR RI atas itikad baik mengeluarkan RUU 65 DOB (daerah otonomi baru), setelah melalui proses selama tiga tahun yaitu dimulai pada tahun 2010 – 2013 akhirnya keinginan dan cita-cita masyarakat Kepulauan Kundur tercapai,” ujarnya. Dikatakannya, Ampres tersebut ditandatangani pada tanggal 27 Desember 2013 pada pukul 19.00 WIB. Dengan demikian, maka perjuangan membentuk berdirinya Kabupaten Kepulauan Kundur tinggal satu persen lagi. Kata Abdul Malik, prosesnya tinggal diparipurnakan kembali setelah tim Komisi II DPR RI meninjau kelayakan Kundur pada pertengahan Januari 2014 ini. “Saya berharap doanya dari masyarakat Kundur, baik yang berada di Kundur maupun yang berada di luar kota agar tidak lagi ada halangan,” ujarnya.(gan) Editor: Niko, Layouter: Syahril


CMYK

Rabu, 15 Januari 2014

Rio Ferdinand Lari Telanjang

22 Ferdinand

MILAN (HK) — AC Milan akan menjamu tim Divisi Serie B, Spezia dalam babak 16 besar ajang Coppa Italia di Stadio Giuseppe Meazza, Milano, Kamis (16/1) dinihari WIB. Laga ini bakal dijadikan sebagai momen kebangkitan Rossoneri (sebutan AC Milan) dari keterpurukan. bukanlah diyakini untuk jangka panjang, salah satu calon pengganti yang cukup kuat menggantikan Allegri adalah mantan pemain AC Milan senditri Claurence Seedorf. Pria 37 tahun kelahiran belanda ini akan terbang ke Milan untuk memulai karir kepelatihannya walau ia masih terikat dengan Botafogo dan Napoli vs Atalanta Seedorf sendiri Kamis (16/1) Pkl. 03:00 WIB berhasil mengalahkan pemain tim Milan vs Spezia muda Milan Rabu (15/1) Pkl. 23:55 WIB Filippo Inzaghi yang juga Catania vs Siena dicalonkan Rabu (15/1) Pkl. 22:00 WIB sebelumnya untuk menduduki kursi kepelatihan

Seperti diketahui, menelan kekalahan di Matchday ke-19 saat menghadapi tim Promosi Sassuolo, pelatih Masimiliano Aleggri resmi dipecat bersama dengan stafnya dan sesi latihan Rosoneri kini diambil alih oleh asisten pelatih Mauro Tassoti.hal tersebut

Milan. Kekalahan dipekan lalu membuat Milan kini menduduki peringkat 11 dengan 22 poin, performa yang kian buruk dimusim ini dapat dilihat dari lima pertandingan terakhir mereka.Rossoneri hanya mampu meraih satu kemenangan saat menjamu Atalanta di San Siro dimana pertandingan tersebut Milan mampu unggul dengan skor 3–0 dalam lanjutan Liga Italia Serie A. Sedangkan dikubu tim tamu Spezia yang berada di Serie B kini menempati papan tengah klasemen dengan peringkat 12. Dilima pertandingan terakhir Spezia mampu mengungguli catatan rekor AC Milan dimana mereka mampu meraih dua kemenangan dengan satu kali hasil seri dan

RIO Ferdinand nampaknya sangat yakin Cristiano Ronaldo akan mendapatkan Ballon d'Or tahun ini. Ferdinand mendukung penuh mantan rekan setimnya itu untuk meraih bola emas keduanya. Lewat Twitter, Ferdinand mengungkapkan dukungan tersebut. Bek Manchester United itu mengatakan akan berlari telanjang di jalanan jika Ronaldo tidak memenangkan Ballon d'Or dalam gala nanti. "Jika Cristiano tidak memenangkan Ballon d'Or malam ini... Saya akan berlari di jalanan dengan pantat telanjang! Pemandangannya tidak akan indah. Come on CR7!" tulis Ferdinand. (bln)

dua kali kekalahan dalam ajang kompetisi Serie B. Dalam pertandingan terakhir yang di mainkan kedua tim tersebut mengalami kekalahan atas lawanya masing – masing. Yang paling ramai adalah kekalahan AC Milan atas tim promosi musim lalu yaitu Sassuolo dengan skor 4-3 dalam lanjutan Liga Italia Serie A akhir pekan lalu. Sedangkan untuk Spezia juga mengalami kekalahan 1-4 atas tamunya Latina dalam lanjutan Serie B. Tentunya dalam pertandingan ini akan sangat seru karena dengan kekalahan dalam pertandingan terakhir kedua tim akan membuktikan kualias pemainya demi bisa meraih ke-

menangan untuk lolos ke perempat final Piala Italia musim ini. AC Milan sendiri yang tidak ingin membuat malu mendukungannya ribuan Milanisti sendiri tentunya

akan memaksimalkan pertandingan tengah pekan nanti demi bisa meraih kemenangan besar. Akan tetapi Spezia akan mencoba bermain bertahan dan sesekali memberikan serangan balik cepat demi bisa memberikan ke-

menangan dengan mudah. Dengan hal itulah apakah mampu Spezia menyingkirkan AC Milan di San Siro, atau malah AC Milan yang berpesta di kandangnya sendiri untuk mencunci tiket perempat final nantinya dalam lanjutan Piala Italia. (glc/bln)

The Gunners Kembali ke Puncak

Hasil dan Klasemen Selasa (14/1) Liga Inggris

Kalahkan Aston Villa 2-1 BIRMINGHAM (HK) — Arsenal kembali menguasai puncak klasemen Liga Inggris usai mengalahkan tuan rumah Aston Villa dengan skor tipis 2-1 di Villa Park, Selasa (14/1) dinihari WIB. Dalam laga itu, Meriam London (sebutan Arsenal) mampu membalaskan dendam yang terjadi di partai pembuka musim 2013-14 lalu. Jack Wilshere membuka keunggulan The Gunners pada menit ke-34, sementara gol kedua hadir lewat Olivier Giroud semenit berselang. Sementara

gol tunggal The Villans, tercipta melalui Christian Benteke pada menit ke-76. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengungkapkan bahwa timnya berjuang keras untuk menghindari kekalahan atau hasil imbang kontra Aston Villa. Gaffer Prancis berusia 64 tahun itu menambahkan, Arsenal tidak terbawa arus dalam mengejar gelar. “Kami akan menjaga penampilan, dan pergi ke setiap pertandingan dengan meraih poin, kemudian lihat apakah Anda membuat perbedaan dengan tim lain,”

kata Wenger, seperti dilansir Sportsmole. “Pada babak pertama, kami lebih banyak bermain, sementara pada babak kedua soal pertempuran. Kami mendapat jawaban, bahkan kami mendapat beberapa situasi berbahaya di depan gawang. Permainan mereka menguras fisik, menempatkan bola tinggi ke udara dan bermain dengan tiga pemain melalui sektor tengah,” tutur sang Profesor. Arsenal akan menjamu Fulham pada lanjutan Premier League pekan ke-22 akhir pekan nanti, sebelum menyambut klub kasta ketiga, Conventry City di pentas FA Cup, 25 Januari mendatang. (smc)

Neymar Bangga Masuk Skuat Inti Jelang Piala Dunia Brasil 2014 ZURICH (HK) — Striker muda, Barcelona, Neymar mengaku bangga bisa dipanggil ke dalam skuad inti Tim Nasional Brasil pada Piala Dunia Brasil, musim panas nanti. Piala Dunia 2014 ini menjadi debut pertama Neymar di pesta sepakbola empat tahunan tersebut. Pemain berusia 21 tahun ini juga berjanji untuk kembali mewujudkan trofi Piala

CMYK

Dunia yang pernah diraih Brasil sebanyak lima kali itu. Neymar sendiri sudah bergabung dengan Timnas Brasil di berbagai tingkatan usia, yaitu: U17, U20, dan U23. Sehingga bisa

Neymar

tampil di bawah asuhan Luiz Felipe Scolari dalam skuad senior Timnas Brasil di Piala Dunia 2014 tentu menjadi kepuasan tersendiri bagi Neymar. “Bermain di Piala Dunia suatu kebanggaan tersendiri bagi para pemain. Bermain di Piala Dunia adalah momen yang tidak akan pernah saya lupakan dalam hidup saya. Ini adalah kompetisi besar,” kata Neymar seperti diwartakan Goal, Selasa (14/1). ”Ya pastinya banyak harapan yang ingin kami wujudkan dan kami berusaha mewujudkannya,” jelasnya optimistis. Selecao yang tergabung di Grup A bersama Kroasi, Meksiko, dan Kamerun akan menjalani laga perdananya pada 12 Juni kontra Kroasia. (glc)

NET

GELANDANG Arsenal, Jack Wishere (depan) melakukan selebrsai usai mencetak gol pembuka bagi timnya saat melawat ke kandang Aston Villa di Villa Park, Selasa (14/1) dinihari WIB. Dalam laga itu, Arsenal menang 2-1 dan kembali merebut puncak klasemen dari Manchester City.

Fabio Coentrao Dipinjamkan ke MU Madrid (HK) - Bek Real Madrid asal Portugal, Fabio Coentrao, dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid di bursa transfer Januari ini. Kabarnya, Coentrao akan dipinjamkan ke Manchester United. Coentrao sendiri jarang mendapatkan kesempatan main musim ini. Tercatat, bek berusia 25 tahun tersebut, baru bermain sebanyak empat kali di liga. Cedera dan kalah bersaing dengan Marcelo jadi alasan mengapa jumlah penampilan Coentrao sangat terbatas. Marca menyebut bahwa Coentrao kemungkinan besar akan dipinjamkan ke Old Trafford sampai akhir musim ini. Di sisi lain, Coentrao juga disebut butuh menit bermain untuk mengamankan posisinya di skuat timnas Portugal. Coentrao sendiri dika-

barkan sempat nyaris bergabung dengan United pada

burs a t r a nsfer musim panas lalu. Namun, transfer tersebut batal di saat-saat terakhir. Di sisi lain, David Moyes sendiri disebut sedang memantau beberapa pemain di Italia. Kabar ini berhembus setelah manajer United itu terlihat menghadiri laga Cagliari vs Juventus bersama pelatih tim utama, Jimmy Lumsden. Sementara, pelatih utama United lainnya, Phil Neville, disebut sedang berada di Spanyol --juga untuk memantau beberapa pemain. (mrc)

Aston Villa 1 - 2

Arsenal

Arsenal 21 Man City 21 Chelsea 21 Liverpool 21 Everton 21 Tottenham 21 Man United 21 Newcastle 21 Southampton 21 Hull 21 Aston Villa 21 Stoke 21 Swansea 21 WBA 21 Norwich 21 Fulham 21 West Ham 21 Cardiff City 21 Sunderland 21 Crystal P. 21

3 2 4 3 8 4 4 3 6 5 5 7 6 9 5 1 6 6 5 2

15 15 14 13 11 12 11 10 8 6 6 5 5 4 5 6 4 4 4 5

3 4 3 5 2 5 6 8 7 10 10 9 10 8 11 14 11 11 12 14

41-19 59-23 40-19 51-26 34-19 26-25 35-24 29-27 27-23 22-27 20-27 22-35 26-30 23-28 17-35 22-46 21-30 15-34 19-34 13-31

48 47 46 42 41 40 37 33 30 23 23 22 21 21 20 19 18 18 17 17

Liga Spanyol Villarreal

5-1

Sociedad

Barcelona Atlético Madrid Bilbao Villarreal Sociedad Sevilla Valencia Granada Levante Getafe Espanyol Osasuna Málaga Celta Vigo Almería Elche Valladolid Vallecano Betis

19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19

2 2 2 3 4 5 6 2 2 5 2 4 3 5 4 4 6 7 1 5

16 16 15 11 10 9 8 7 7 6 7 6 6 5 5 5 4 3 5 2

1 1 2 5 5 5 5 10 10 8 10 9 10 9 10 10 9 9 13 12

53-12 47-11 53-21 32-24 37-21 36-28 36-30 26-31 19-25 18-27 20-31 22-25 17-29 19-24 23-31 21-38 17-28 21-33 19-45 16-38

50 50 47 36 34 32 30 23 23 23 23 22 21 20 19 19 18 16 16 11

46-12 39-10 41-20 34-20 38-23 34-30 31-27 29-26 23-26 19-24 31-30 22-27 20-29 19-28 18-28 14-24 21-41 17-33 16-33 13-34

52 44 42 37 32 32 26 26 24 23 22 21 21 21 20 17 17 16 13 13

Liga Italia

Fabio Coentrao

Sampdoria 3 - 0 Inter 1-1

Udinese Verona

Juventus Roma Napoli Fiorentina Inter Verona Torino Parma Lazio Genoa Milan Sampdoria Atalanta Cagliari Udinese Chievo Sassuolo Bologna Livorno Catania

1 5 3 4 8 2 8 8 6 5 7 6 3 9 2 5 5 7 4 4

19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19 19

17 13 13 11 8 10 6 6 6 6 5 5 6 4 6 4 4 3 3 3

1 1 3 4 3 7 5 5 7 8 7 8 10 6 11 10 10 9 12 12

Editor: Julian, Layouter: Syahril


Iklan

Rabu, 15 Januari 2014

23


CMYK

Sport

Rabu, 15 Januari 2014

24

Mancini Tinggalkan Galatasaray? TURKI (HK) — Masa depan Roberto Mancini di Galatasaray dilaporkan sedang bermasalah. Pasalnya, pelatih asal Italia ini terlibat perselisihan dengan manajemen klub raksasa Turki itu akibat kebijakan transfer pemain. Mantan pelatih Lazio dan Inter Milan ini menggantikan Fatih Terim di Istanbul pada

akhir September tahun lalu. Dia sepakat menandatangani kontrak hingga Juni 2016.

Arsenal Ingin Borong Dua Pilar Newcastle LONDON (HK) — Arsenal disebutsebut tengah mempertimbangkan pembajakan ganda pada skuat Newcastle, dengan Yohan Cabaye dan Davide Santon sekaligus masuk pertimbangan. Klaim tersebut dirilis oleh TuttoMercato yang meyakini The Gunners sudah kepincut penampilan apik keduanya sejauh musim ini, bahkan Cabaye dan Santon bisa dibilang sebagai figur kunci dalam tim Alan Pardew. Dikaitkan dengan Cabaye sepanjang musim panas kemarin namun diblokir The Magpies, Arsenal dilaporkan siap kembali memperbarui

Dia memulai pekerjaannya dengan hasil yang sangat memuaskan karena sukses mengeliminasi Juventus di fase grup Liga Champions untuk meraih tiket ke babak knock-out. Untuk membuat skuadnya kian tangguh, pelatih berusia 49 tahun tersebut ingin belanja pemain pada bursa transfer musim dingin bulan Januari ini. Nah, inilah yang ditengarai sebagai pe-

nyebab terjadinya masalah. Menurut sejumlah laporan di Inggris, Mancini marah dengan sikap klub yang tidak memberikan jaminan kepadanya untuk aktif dalam bursa transfer yang tengah berlangsung. Padahal semua dilakukan demi meningkatkan performa tim. Situasi yang tidak kondusif ini diyakini bakal membuat Mancini segera menga-

Roberto Mancini

Mourinho Tak Terpikir Tinggalkan Chelsea Lagi

YOHAN Cabaye masih diinginkan Arsenal

Mourinho godaan mereka Januari ini. Namun kali ini mereka mau playmaker Prancis itu digaet sepaket dengan Santon. Sempat diterpa cedera, karir bek Italia berusia 23 tahun itu kembali bangkit di Premier League. Dan Arsene Wenger kini memandangnya sebagai penambahan solid untuk lini belakang timnya, terutama dengan reputasi Santon yang pernah dibandingkan dengan legenda Italia, Paolo Maldini. (bln)

khiri kerja sama dengan Galatasaray. Bukan mustahil, mantan manajer Manchester City ini hengkang pada akhir Januari. Jika benar-benar angkat kaki, Mancini berpeluang besar langsung mendapat pekerjaan. Dikabarkan bahwa Tottenham Hotspur memasukkan namanya ke dalam daftar manajer buruan pada musim panas nanti. (kcm)

LONDON (HK) — Jose Mourinho mengutarakan komitmen jangka panjangnya dengan Chelsea. Ia bahkan mengaku tak terpikir untuk menangani klub lain lagi. Pelatih kontroversial asal Portugal itu memulai pengabdian keduanya di Stamford Bridge musim ini setelah hijrah dari Real Madrid. Dan kini ia berjanji untuk bertahan di London untuk jangka waktu yang sangat lama. "Saya tidak berada di sini memikirkan langkah berikutnya karena saya tak mau itu. Saya hanya akan pindah lagi jika dan saat Chelsea memutuskan saat itu telah tiba. Saya ada di sini untuk tinggal dalam waktu yang lama," tegas The Special One pada The

Evening Standard. Mourinho menambahkan sisi emosionalnya kala melanjutkan, "Saya adalah milik Chelsea, Chelsea milik saya. Saya memberikan banyak hal untuk Chelsea di masa lalu, namun mereka juga memberi saya banyak hal. Ini adalah hubungan profesional yang berbeda." Setelah lima tahun meninggalkan Inggris, pria 50 tahun itu juga menyebut ia dan keluarganya kini sudah merasa nyaman di London. "Sukses dalam karir memberi saya peluang memilih takdir. Saat saya memutuskan, saya tak tahu apakah pintu Chelsea terbuka. Tapi saat itu terjadi, segalanya pun jadi jelas untuk saya," tutupnya. (bln)

Piala Indonesia Belum Jelas, Arema Was-was MALANG (HK) — Arema terancam tak bisa memenuhi salah satu target mereka musim ini, Piala Indonesia. Hal ini seiring dengan belum adanya kejelasan dari PT Liga Indonesia terkait penyelenggaraan Piala Indonesia hingga saat ini. Sebelumnya tersiar kabar bahwa gelaran Piala Indone-

sia terancam tak dapat digelar musim ini. Banyaknya kegiatan nasional yang terjadi tahun ini disebut menjadi alasan PT Liga Indonesia (PT LI) kesulitan mengatur jadwal. Misalnya saja, adanya pemilihan umum legislatif, pemilihan Presiden, bulan Ramadhan dan Hari Raya

Idul Fitri. Selain itu, terdapat perhelatan besar Piala Dunia dan pemusatan latihan tim nasional Indonesia. "Kalau tidak digelar, tentunya kami kecewa. Sebab, manajemen sudah mempunyai rencana untuk menjuarai kejuaraan tersebut (PI). Para pemain kami, sebenarnya sudah siap untuk ikut dalam

kejuaraan tersebut. Namun, jika itu sudah keputusan, tentu kami ikuti saja," kata pelatih Arema, Suharno. Terakhir kalinya, PI digulirkan pada tahun 2012. Saat itu, Persibo Bojonegoro menjadi juaranya setelah mengalahkan Semen Padang dengan skor 1-0. Meski begitu, Suharno

CMYK

menuturkan siap tampil kapan saja jika PT LI akhirnya menggulirkan PI. "Bagi Arema, bayangan tidak digelarnya PI merupakan sebuah kerugian. Sebab, kompetisi tersebut sudah termasuk dalam rancangan kami selain Indonesia Super League (ISL) dan Piala AFC," tuntasnya. (bln)

Editor: Eddy Supriatna, Layouter: Novrizal


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.