CMYK
KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA
Senin, 16 Juni 2014 18 Sya’ban 1435 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 14/6 TAHUN KE 13
Website: www.haluankepri.com
HARGA ECERAN Rp2.500,
KRITIK & SARAN: 085374539090
Anak Muda yang CERDAS Pilih Pemimpin yang TEGAS
Untuk Indonesia, Kami Ada !
1
Prabowo-Hatta
“Yakin Prabowo-Hatta Kuasai Kepri” BATAM (HK) — Sahabat dan tim relawan pemenangan calon presiden (capres) nomor urut 1, yang tergabung dalam Tim Pengurus Gerakan Muda (Gema) Indonesia untuk Prabowo -Hatta Rajasa Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), bertekat bulat mendukung dan memenangkan capres yang memiliki visi misi yang kongkrit, berkomitmen dan berjiwa nasionalis kebangsaan. Prabowo-Hatta adalah pemimpin masa depan Indonesia. Nov Iwandra Liputan Batam
NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI
GEMA INDONESIA — Pengurus DPP Gema Indonesia, Gema Indonesia Provinsi Kepri, Sahabat dan Tim Relawan pemenangan Capres dan Cawapres (PrabowoHatta Rajasa) siap memenangkan Prabowo-Hatta di Provinsi Kepri.
Demikian dikatakan Zico Basko, salah seorang pengurus DPP Gema Indonesia, saat mengikuti acara "Car Free Day" yang dilaksanakan Pemerintah Kota Batam bersama warga Batam di Simpang Lampu Merah Nagoya, Batam, Minggu (15/6) pagi. "Gema Indonesia merupakan gerakan pemuda untuk memenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada pilpres 9 Juli 2014
nanti. Rilnya, dari 69 juta lebih pemudapemudi Indonesia saat ini yang ada harus bisa menentukan sikap, agar kita pemuda Indonesia memiliki pemimpin yang peduli pada rakyat, bangsa dan negara yang kokoh serta berdaulat," kata Zico, dengan penuh semangat. Zico menyampaikan, kini saatnya pemuda-pemudi Indonesia bersama Gema Indonesia dan Gema Indonesia “Yakin Prabowo Hal 7
Zico Basko
Bangunan Astaka MTQ Diserahkan ke Pemko Batam
Wulan Guritno
Koleksi Cangkir Kuno JAKARTA (HK) — Kegemaran minum teh membawa aktris Wulan Guritno hobi mengoleksi cangkircangkir kuno. Cangkir asal Inggris maupun Indonesia menghiasi perabotan rumah tangganya saat ini. Bintang film 'Street Society' itu mengaku punya rasa berbeda saat meminum teh dengan cangkir kuno tersebut. Makanya, ia amat menikmati tiap tegukan teh buatannya. "Saya koleksi kaya cangkir-cangkir kuno Inggris atau Indonesia buat ngeteh. Ada tipot, gelasnya kecil-kecil, itu nikmatin teh paling enak," kata Wulan saat ditemui di Co relle, G andaria Cit y, Jakarta Selatan, kemarin.
Sani: Kepri Patut Bersyukur BATAM (HK) — Bangunan Astaka yang menjadi penunjang utama pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXV di Batam, Provinsi Kepri, secara resmi diserah-terimakan dari Pemerintah Provinsi Kepri kepada Pemerinah Kota Batam.
Prosesi serah-terima dilakukan dengan penanda-tanganan prasasti penyerahan Astaka, dari Gubernur Provinsi Kepri HM Sani bersama Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo kepada Walikota Batam Ahmad Dahlan didampingi Wakil Walikota Batam Ru-
di, dalam acara malam Syukuran MTQ Nasional di Engku Putri, Batam Centre, Minggu (15/6) malam. Selain penyerahan bangunan Astaka, bentuk rasa syukur juga ditandai dengan pemberian santunan kepada 100 Sani: Kepri Hal 7
DERMAWAN/HALUAN KEPRI
PENANDATANGANAN naskah penyerahan Astaka MTQ Nasional XXV dari Pemprov Kepri kepada Pemko Batam, Minggu (15/6) malam.
Batam Miliki Politeknik Pariwisata Pertama di Indonesia
Saatnya Mahasiswa Asing Belajar ke Batam agi warga Kepulauan Riau, sosok Asman Abnur tidak asing lagi. Selain dikenal karena karier dan latar belakangnya sebagai politisi, pria yang saat ini menjabat Wakil Ketua Komisi X DPR RI ini, juga dikenal sebagai pengusaha sukses.
B
Koleksi Cangkir Hal 7
Asman Abnur
Berbagai jabatan politis telah diraihnya, mulai dari anggota DPRD Kota Batam, Wakil Walikota Batam, Ketua DPW PAN Provinsi Kepri, Bendahara Umum DPP PAN serta Ang-
gota DPR RI. Untuk keanggotannya di DPR RI, langkah Asman Abnur terbilang fenomenal. Mengapa tidak?, dari dua kali keikutsertaannya pada pemilu legislatif 2004 dan 2009, alumnus UNAND Padang ini, ikut
dari daerah pemilihan (dapil) yang berbeda, yakni dapil Riau dan Kepri. Dan fenomenalnya dia selalu terpilih. Pada keikutsertaannya untuk yang ketiga kali dalam pemilu legislatif April 2014 lalu, Asman Abnur yang maju melalui dapil Kepri, kembali terpilih. Bahkan pria ini mencatat rekor sebagai peraih suara perorangan terbanyak anggota DPR RI dapil Kepri. Sehingga tidak salah jika banyak orang menyebut peruntungan pria ini ibarat "batang ubi", dimana saja ditarok, senantiasa tumbuh
dan mampu bertahan hidup. Sebagai pengusaha, Asman Abnur juga terbilang sukses, saat ini puluhan usaha di berbagai bidang telah dilakoninya, mulai dari usaha restoran, toko emas, money changer, perbankan, SPBU, apotek, pusat kebugaran, arena olahraga serta sejumlah usaha lainnya. Terakhir, pada Sabtu (14/6) lalu, mantan ketua Ikatan Keluarga Sumatera Barat Kota Batam ini, melakukan soft opening atas keberadaan lembaga pendidikan yang dia beri nama Saatnya Mahasiswa Hal 7
Dunia Menanti Messi Hardimen Koto/Kontributor Haluan ARGENTINA sebenarnya masih punya pangeran lain selain Diego Maradona yakni Mario Kempes. Kempes membawa Argentina juara Piala Dunia 1978. Inilah kali pertama La Albiceleste menggenggam dunia. Rakyat Argentina tak akan melupakan romantisme indah itu, tatkala pasukan Si Kurus, Cesar Luis Menotti, menghantam Belanda dengan skor telak, 3-1. Lalu kenapa kemudian Maradona yang lebih fenomenal? Maradona tak hanya pemain hebat, tapi juga sarat kontroversi. Seperti Kempes, dia juga membawa Argentina menjadi yang terbaik di Mek-
siko, delapan tahun kemudian. Tapi, bedanya, Kempes berlalu tanpa catatan tak sedap. Tak demikian dengan Maradona. Argentina bertemu Inggris di perempatfinal, 22 Juni 1986. Bagi Argentina, inilah momen yang tepat untuk menunstaskan dendam, menyusul kekalahan militer mereka dalam perang Malvinas. Ribuan orang memadati Stadion Azteca. Inggris kalah. Kampiun 1966 itu dipaksa menyerah, 1-2. Maradona nyetak dua gol, sedangkan gol semata wayang Inggris diceploskan Gary Lineker. Argentina memang sukses menuntaskan dendam, namun kemenangan itu tak akan pernah diakui Dunia Menanti Hal 7
HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK
Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda