Haluankepri 26feb14

Page 1

CMYK KORAN LOKAL TERBAIK DI INDONESIA

Website: www.haluanmedia.com

Rabu, 26 Februari 2014 26 Rabiul Akhir 1435 H TERBIT 24 HALAMAN, NO 26/2 TAHUN KE 12 HARGA ECERAN Rp2.500,

Website: www.haluankepri.com

Waspadai Kebakaran Hutan BATUAJI (HK) — Kebakaran hutan di Batam kembali terjadi, Selasa (25/2). Sepanjang hari kemarin, ada dua lokasi hutan yang terbakar dan keduanya berada di kawasan Batuaji. Terkait musim kemarau yang berkepanjangan, warga diminta lebih waspada. Tim Haluan Kepri Liputan Batam Kebakaran hutan yang pertama terjadi di Kelurahan Buliang, Kecamatan Batuaji. Di sana, ratusan warga yang tinggal di rumah liar (ruli) Kampung Jawa RT06/RW 28, Kelurahan Buliang, dibuat panik setelah mengetahui lahan kosong yang berdekatan dengan tempat tinggal mereka terbakar. Angin yang bertiup kencang menyebabkan api dengan cepat membakar ranting pohon dan ilalang. Kebakaran itu juga membuat panik para pedagang di Pasar Seken Aviari dan Perumahan Gurindam. Pasalnya, jarak lokasi kebakaran

NOV DAN DEDI/HALUAN KEPRI

HUTAN TERBAKAR — Hutan di sepanjang Jalan Seitemiang, Kelurahan Kibing, Kecamatan Batuaji, Batam terbakar, Selasa (25/2). Kebakaran juga terjadi di lahan kosong yang penuh semak-belukar di Kelurahan Buliang (foto insert). Warga Batam diimbau lebih waspada terhadap bahaya kebakaran hutan menyusul kemarau yang masih berlangsung.

Waspadai Kebakaran Hal 7

Desi, Penderita Kanker Payudara Stadium Empat

Membutuhkan Golongan Darah A Tara Basro

Main Film Silat Jessica Iskandar

TANJUNGPINANG (HK) — Desi Erik Sandi (37) menjalani hari-harinya dengan menahan rasa sakit pascaoperasi kanker payudara. Ibu satu anak itu kini membutuhkan golongan darah A. Desi masih terbaring lemah di tempat tidurnya, saat ditemui di Ruang Dahlia Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tanjungpinang, Selasa (25/2). Siang itu, Desi ditemani Fajar (4) anaknya, dan seorang perempuan, Siti Hawa namanya. Siti Hawa adalah kerabat Desi. Mereka belum lama ini saling kenal. Siti Hawa menceritakan, Desi sudah divonis mengidap penyakit kanker

payudara stadium 4. Ia mengaku sedih menyaksikan keadaan Desi. Apalagi, pascaoperasi hingga kini, darah masih keluar dari bekas luka operasinya. Darah terus menyembur bak keran air dari salah satu payudara Desi. Akibat darah yang masih menyembur itu, kata Siti, membuat kondisi Desi makin lemah. Pasalnya, golongan darah Membutuhkan Golongan Hal 7

Dinikahi Bule JAKARTA (HK) — Kabar mengejutkan datang dari Jessica Iskandar. Diamdiam, presenter kocak ini telah mengajukan surat pengantar nikah ke Lurah Ciganjur, Jakarta Selatan, 17 Desember 2013 lalu. "Memang Jessica mengajukan surat nikah 17 Desember, karena non-Muslim, jadinya ke catatan sipil," ungkap Lurah Ciganjur, Ahmad Sodikin, ditemui di kantornya, Selasa (25/2). Jessica mengajukan surat pengantar nikah ke catatan sipil, karena beragama Kristen, dan akan menikah dengan seorang bule bernama Ludwig Franz Dinikahi Bule Hal 7

DESI terbaring lemah di RSUD Tanjungpinang, kemarin. ZULFIKAR/HALUAN KEPRI

Ekonomi Kepri 2014 Diprediksi Tumbuh 6,4% BATAM (HK) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPBI) Provinsi Kepri memprediksi, perekonomian di provinsi ini akan naik sekitar 0,1-0,3 persen dari tahun 2013, yaitu sebesar 6,13 persen menjadi 6,2-6,4 persen di tahun 2014. Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kepri Gusti Raizal Eka Putra, didampingi Deputi Bidang Ekonomi dan Moneter Minot Purwahono, beserta sejumlah pejabat di lingkup BI Kepri, Selasa (25/2) di Batam menyebutkan, ekonomi Kepri di tahun 2014 masih akan ditopang oleh sektor konsumsi, seperti di tahun 2013. Namun, besaran pertumbuhan ekonomi masih akan di bawah perkiraan laju inflasi tahun 2014, yaitu 7,1-7,3 persen. "Idealnya, pertumbuhan ekonomi harus di atas laju inflasi," ujar Gusti. Ekonomi Kepri Hal 7

Jelang Schalke vs Real Madrid GELSENKIRCHEN (HK) — Real Madrid bakal menjalani laga berat saat melawat ke markas Schalke dalam leg I babak 16 besar Liga Champions di di Veltins Arena, Kamis (27/2) dinihari WIB. Pasalnya, wakil Spanyol tersebut punya catatan buruk saat bertamu ke Jerman. Madrid selalu kalah dalam enam laga tandang terakhirnya ke Jerman. Tak cuma itu, klub Jerman juga menjadi mimpi buruk bagi Madrid di babak knockout. Di tiga babak knockout terakhir di mana mereka bertemu dengan tim Jerman, El Real selalu tersingkir. Menghadapi Schalke, Madrid Schalke 04 vs Real Madrid Laga Berat Hal 7 Kamis (27/2) Pkl. 02:45 WIB

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI CMYK

Editor: Andi, Layouter: Ricoh Polda


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.