Harian Berita Metro Edisi 06 Juni 2015

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN

Iklan/ Langganan: 081216327858

RP 3.500,-

SABTU, 6 JUNI 2015

www.beritametro.co.id FOTO:BM/ANTARA

Aktivitas Sinabung Meningkat, Karo Tanggap Darurat MEDAN (BM) – Luncuran awan panas dan guguran kubah lava terus terjadi seiring peningkatan status awas level 4 pada aktivitas vulkanis Gunung Sinabung. Bahkan kemarin (5/ 6), sempat terjadi 10 gempa guguran dan guguran mencapai 1.500 meter. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karo menekankan bahwa zona merah di radius 7 kilometer Gunung Sinabung harus benar-benar steril dari penduduk. “Untuk mengantisipasi masuknya masyarakat ke zona merah di radius 7 kilometerGunungSinabung,SatgasTanggap Darurat telah menyiapkan 3 regu yang terdiri dari 10 orang dengan melakukan tiga sif penjagaan,” jelas Sekretaris BPBD Kabupaten Karo, Jhonson Tarigan di Medan, Jumat (5/6). Baca: Aktivitas ... Hal 7 WASPADA: Seorang siswa berangkat sekolah di Simpang Desa Gurukinayan, Lereng Gunung Sinabung, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Jumat (5/6). Setelah status Gunung Sinabung naik menjadi Awas (Level IV) anak-anak pengungsi, belajar dengan menumpang pada sekolah di zona aman Sinabung. Insert: awan panas meluncur dari puncak Gunung Sinabung ketika terjadi guguran kubah lava.

Jadi Tersangka, Dahlan Iskan Dicekal Dijerat Sistem Multiyears, dan Pembayaran Konstruksi Proyek JAKARTA (BM) – Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta, Jumat (5/6). Penetapan itu dilakukan setelah Kejati DKI mendapat dua alat bukti dalam kasus dugaan korupsi pengadaan dan pembangunan gardu induk Jawa, Bali dan Nusa Tenggara tahun anggaran 2011-2013. “Rangkaian peristiwa pidana sudah rutin. Peran yang bersangkutan sudah jelas. Kita lihat kapasitas dari Kuasa Pengguna

BPK: Proyek Cetak Sawah BUMN Berantakan Hal 02 Gubernur: Jangan Usik Tambahan Modal untuk Petani Hal 03 Bahaya Sutet Ancam Pembangunan Stadion Lengis Hal 14

Anggaran,” ungkap Kepala Kejati DKIJakartaAdiTogarismandalam keterangan persnya di Kantor Kajati DKI Jakarta, Jumat (5/6). Sebelum menetapkan Dahlan sebagai tersangka, Kejati DKI sudah dua kali melakukan pemeriksaan. Setelah pemeriksaan selama sembilan jam pada Kamis (4/6), Dahlan kemarin kembali diperiksa selama 5,5 jam. Perlu diketahui, kasus ini berawal ketika PLN melakukan pembangunan 21 gardu induk pada unit pembangkit dan

Saya ambil tanggung jawab ini, karena sebagai KPA saya harus tanggung jawab atas semua proyek itu. Termasuk apa pun yang dilakukan anak buah.” - Dahlan Iskan -

jaringan di Jawa, Bali dan Nusa Tenggara. Pembangunan ini menggunakan dana APBN senilai lebih dari Rp 1 triliun

untuk tahun anggaran 2011-2013. Berdasarkan hasil perhitungan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) perwaki-

lan DKI Jakarta, kerugian negara akibat kasus ini diperkirakan sebesar Rp 33,2 miliar. Dalam proyek itu, Dahlan berperan sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA). Proyek yang direncanakan berlangsung mulai Desember 2011 dengan target selesai pada Juni 2013 itu berupa pengerjaan pengadaan pemasangan dan transportasi pekerjaan elektromekanikal, serta pengadaan pemasangan dan transportasi pekerjaan sipil. Namun proyek itu tak berhasil hingga membuat

BPK Temukan Empat Masalah di LKPP 2014

Baca: Jadi ... Hal 7

Upaya Tarik Aset Bangsa dari Luar Negeri

TUJUH KEMENTERIAN/ LEMBAGA DISCLAIMER

JAKARTA (BM) - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak mengusulkan penerbitan surat utang negara (obligasi) khusus bagi wajib pajak yang tersandung kasus pidana. Obligasi tersebut akan dijadikan syarat pemberian special amnesty (pengampunan hukum pidana dan khusus) bagi wajib pajak yang selama ini menempatkan dananya di luar negeri. Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Humas Ditjen Pajak, Satria Mekar Utama, mengatakan

1. Badan Informasi Geospasial (BIG) 2. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 3. Kementerian Ketenagakerjaan 4. Kementerian Komunikasi dan Informatika 5. Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI)

SERAHKAN PEMERIKSAAN KEUANGAN PEMERINTAH: Presiden Joko Widodo (kanan) menerima buku Laporan Hasil Pemeriksaan BPK RI yang diserahkan oleh Ketua BPK Harry Azhar (kiri) di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/6).

pekerjaan, bukan berapa material yang dibeli rekanan. Ini malah kebalikannya,” katanya. Khusus penganggaran proyek secara multiyears, kejaksaan mendapati bahwa Dahlan membangun proyek gardu di atas tanah yang tidak tuntas, alias bermasalah. “(proyek) Multiyears bisa diizinkan kalau masalah tanah tuntas. Ini tidak, dari 21 yang dibangun, empat milik PLN sisanya tidak,” terang Adi. Artinya, proyek dibangun di atas 17 tanah yang belum clear.

Obligasi Khusus untuk Mafia dan Koruptor

Tujuh Lembaga Terima Status Disclaimer BOGOR (BM) - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memberikan status disclaimer (tidak memberikan pendapat/TMP)kepadatujuhkementerian dan lembaga. Hal itu disampaikan Presiden Jokowi berdasarkan Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) 2014 dari BPK. Baca: Tujuh ... Hal 7

13 unit gardu induk mangkrak. Di antara banyaknya unit gardu listrik yang terbengkalai, Adi menekankan adanya dua pokok masalah. “Ada dua masalah pokok. Soal sistem multiyears, dan pembayaran konstruksi proyek,” kata Adi. Dalam mekanisme pembayaran konstruksi, Dahlan dinilai menyalahi aturan. Menurut Adi, pembayaran seharusnya melalui mekanisme konstruksi alihalih mekanisme on set. “Pembayaran seharusnya sesuai dengan sejauh mana penyelesaian

6. Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indonesia (LPP TVRI) 7. Ombudsman RI (ORI)

nantinyaketikawajibpajakmemulangkankembalidananyayangdisimpan di luar negeri, maka beberapa persen dari dana repatriasi tersebut diwajibkan untuk membeli obligasi yang diterbitkan pemerintah. “Kami usulkan tenornya 5 tahun, tapi bahkan ada yang mengusulkan 10 tahun. Akan kami tampung,”ujarSatriausaimengisi acara diskusi publik mengenai perpajakan di Jakarta, Jumat (5/6). Baca: Obligasi ... Hal 7

FOTO:BM/ANTARA

Jepang Rencanakan Pasang Toilet di 62 Ribu Lift

Antisipasi Terjebak Gempa, Dilengkapi Persediaan Air

Jadi Tersangka, Dahlan Iskan Dicekal

Jepang berencana memasang toilet di berbagai lift yang tersebar di bangunan-bangunan megah di negara tersebut. Ini dilakukan agar orang-orang yang terjebak di lift ketika gempa tetap bisa buang air.

PENCAKAR LANGIT: Ibukota Jepang, Tokyo, yang dipenuhi bangunan pencakar langit. Saat gempa melanda, banyak orang terjebak di lift gedung-gedung bertingkat.

JEPANG merupakan salah satu negara yang sering dilanda gempa. Dengan pertemuan empat lempeng besar, Jepang setiap hari dilanda gempa. Dengan kondisi geologis seperti itu, Negeri Matahari Terbit ini harus melakukan berbagai upaya untuk meminimalisasi dampak bencana. Pemerintah Jepang tengah berpikiran untuk membuat toilet dan persediaan air minum di lift.

FOTO:ISTIMEWA

Gardu listrik bermasalah ternyata bisa nyetrum...

Baca: Antisipasi ... Hal 7

Tujuh Lembaga Terima Status Disclaimer Sekali lagi, jadi pesan kalau ada lembaga tak maksimal…

PRAKIRAAN CUACA

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

CERAH BERAWAN Suhu 25-34°C

HUJAN SEDANG Suhu 24-34°C

BERAWAN Suhu 24-33°C

“Berteman dengan orang bodoh yang tidak mengikuti ajakan hawa nafsunya adalah lebih baik bagi kalian, daripada berteman dengan orang alim tapi selalu suka terhadap hawa nafsunya.” - Ibnu Attailllah as Sakandari -

FIFA dan AFC Diundang untuk Bertemu Jokowi JAKARTA (BM) – PSSI belum putus asa memperjuangkan komunikasi dengan Presiden Jokowi guna mengurai benang kusut kisruh sepak bola Indonesia hingga berbuah sanksi FIFA. Itu sebabnya, mereka mengundang perwakilan FIFA dan AFC untuk ikut berdialog langsung dengan Jokowi. “Kami sudah berkomunikasi dengan FIFA dan AFC untuk mengundang mereka berbicara dengan Presiden Joko Widodo. Kami sedang mencari waktu yang tepat,” kata Sekretaris Jenderal PSSI, Azwan Karim, Jumat (5/6). Baca: FIFA ... Hal 7


02 POLITIK NASIONAL

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

BPK: Proyek Cetak Sawah BUMN Berantakan

Belajar dari Sepp Blatter

G

ONJANG ganjing sepakbola di tanah air masih belum menemukan jalan keluar terbaik, bahkan terkesan ada pembiaran, sehingga langkahlangkah pembinaan ke depan masih suram dan tidak jelas. Belum lagi Tim Transisi menyatakan akan menggelar Kongres Luar Biasa dengan tanpa melibatkan PSSI, sehingga terkesan mendirikan PSSI baru. Tanggal 2 Juni 2015 lalu, Presiden FIFA Joseph ’’Sepp’’ Blatter secara mengejutkan menyatakan mundur dari jabatannya. Pernyataan Blatter ini terkait kemelut yang melanda FIFA, atas tuduhan korupsi oleh beberapa pejabat FIFA. Sikap Blatter hanya berselang 5 hari setelah dirinya terpilih kembali sebagai pucuk pimpinan organisasi sepakbola dunia tersebut karena mempertimbangkan mandat tidak mampu dilaksanakan secara maksimal. Pidato pengunduran diri Blatter seperti dilansir dari laman The Guardian, ; Saya telah merefleksikan diri saya secara mendalam kepemimpinan saya dan selama 40 tahun ini, di mana hidup saya telah terikat pada FIFA, dengan segala hal tentang sepakbola. Saya menghargai FIFA lebih dari apa pun dan saya hanya ingin melakukan apa yang terbaik bagi FIFA dan sepak bola. Saya merasa terdorong untuk berdiri untuk ikut dalam bursa pemilihan kembali, karena saya percaya bahwa ini adalah hal terbaik bagi organisasi. Pemilu telah usai, tapi tantangan FIFA belum usai. FIFA membutuhkan perbaikan secara mendalam. Sementara saya memiliki mandat dari keanggotaan FIFA, saya tidak merasa bahwa saya memiliki mandat dari seluruh dunia sepak bola - fans, para pemain, klub, dan juga semua orang yang menggantungkan hidup, bernapas, dan mencintai sepak bola seperti yang kita semua lakukan di FIFA. Oleh karena itu, saya telah memutuskan untuk meletakkan mandat saya pada Kongres Luar Biasa. Saya akan terus melaksanakan fungsi saya sebagai Presiden FIFA sampai kongres tersebut. Kongres FIFA berikutnya akan berlangsung pada 13 Mei 2016 di Meksiko. Hal ini akan menciptakan penundaan yang tidak perlu dan saya akan mendesak Komite Eksekutif untuk mengatur Kongres Luar Biasa untuk pemilihan pengganti saya pada kesempatan pertama. Hal ini perlu dilakukan sejalan dengan undang-undang FIFA dan kita harus memberikan waktu yang cukup untuk kandidat terbaik untuk menampilkan diri dan berkampanye. Karena saya tidak akan menjadi kandidat, dan karena itu saya sekarang bebas dari kendala-kendala pemilihan, saya akan dapat fokus pada pencapaian jangka panjang, dan reformasi mendasar yang melampaui upaya kami sebelumnya. Selama bertahun-tahun, kami telah bekerja keras untuk melakukan reformasi administrasi secara mendalam, tapi itu jelas bagi saya bahwa sementara ini harus jalan terus, belum lah cukup. Komite Eksekutif mencakup perwakilan dari konfederasi yang bukan di bawah kontrol kami, kecuali kepada siapa FIFA harus bertanggung jawab. Kita perlu perubahan struktural yang mengakar. Jumlah Komite Eksekutif harus dikurangi dan anggotanya harus dipilih melalui Kongres FIFA. Cek integritas untuk semua anggota Komite Eksekutif harus diselenggarakan secara terpusat melalui FIFA dan tidak melalui konfederasi. Kita perlu batasan masa jabatan tidak hanya untuk presiden, tetapi untuk semua anggota Komite Eksekutif. Saya telah berjuang untuk perubahan ini sebelum dan, seperti semua orang tahu, usaha saya telah diblokir. Kali ini, saya akan berhasil. Saya tidak bisa melakukan ini sendirian. Saya telah meminta Domenico Scala untuk mengawasi proses pengenalan, pelaksanaan, serta langkah-langkah lain. Scala adalah Ketua Tim Audit independen dan Komite Kepatuhan yang dipilih oleh Kongres FIFA. Belajar dari pidato singkat itu menunjukkan bahwa jika menginginkan perubahan harus melalui cara-cara demokratisdansesuaiaturan(UndangUndang).Sementara Kemenegpora melakukan langkah-langkah pembekuan dengan mematikan sepakbola di Indonesia, bahkan menelantarkan ribuan jiwa karena ’’ekonomi bola mati’’. Presiden JokoWidodo (Jokowi) maupun Manpora Imam Nahrawi, harus segera mengambil langkah cerdas dan mengumumkan ke masyaralat luas, termasuk mengajak PSSIdudukbersamadanmelakukanauditmelaluiTimAudit Independen, bahkan kalau disinyalir ada mafia ditangkap dan diproses, bukan hanya mengembangkan isu tanpa mampu memberi bukti baru. (*)

Terkesan Mendadak dan Asal-asalan JAKARTA (BM) - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyebut proyek cetak sawah di Ketapang, Kalimantan Barat, yang kini tersandung dugaan korupsi direncanakan dengan tidak benar. “Perencanaannya tidak direncanakan dengan baik, mulai dari lokasi, pelaksanaan, sampai monitor, sehingga seolah mendadak dan asal-asalan,” kata Anggota VII BPK Achsanul Qosasi, Jumat (5/6). Dia menjelaskan, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam kasus ini menetapkanbegitusajaperencanaan proyek menjelang pelaksanaannya. Karena itu, pelaksana tidak siap menjalankan proyek. “Mereka tidak siap sehingga banyak administrasi yang mundur pelaksanaannya,” tegas Achsanul. Temuan ini, menurutnya, telah diserahkan ke Badan Reserse Kriminal Polri (Bareskrim) untuk ditindaklanjuti. “Lihat saja, biar Bareskrim yang menangani masalah hukumnya,” katanya. Kepolisian sendiri belum banyak berbicara mengenai

Perencanaannya tidak direncanakan dengan baik, mulai dari lokasi, pelaksanaan, sampai monitor, sehingga seolah mendadak dan asal-asalan.” - Achsanul Qosasi seluk beluk kasus ini. Namun, Kepala Subdirektorat I Tindak Pidana Korupsi Ajun Komisaris Besar Ade Deriyan memastikan proyek bermasalah tersebut diinisiasi oleh Kementerian BUMN. Selain itu, dia juga mengatakan, sejumlah BUMN diduga mendanai proyek tersebut. “Sejumlah BUMN yang sedang kita dalami ikut dalam upaya mendukung. Cetak sawah itu butuh anggaran,” katanya. Ade tidak mengatakan BUMN mana saja yang mendanai proyek ini. Namun, berdasarkan informasi, proyek cetak sawah ter-

sebut diselenggarakan beberapa BUMN seperti BNI, Askes, Pertamina, Pelindo, Hutama Karya, BRI, dan PGN. Nilai proyek pun diperkirakan mencapai Rp 317 miliar. Sejumlah BUMN tersebut menyerahkan pengerjaan cetak sawah itu kepada PT Sang Hyang Seri. Namun, PT Sang Hyang Seri menyerahkan kembali proyek itu ke PT Hutama Karya, PT Indra Karya, PT Brantas Abipraya, dan PT Yodya Karya. Dalam kasus ini, Bareskrim berencana juga memanggil bekas Menteri BUMN Dahlan Iskan.

Dahlan terkait kasus dugaan korupsi pelaksanaan jasa konsultasi dan konstruksi pencetakan sawah di Kementerian BUMN pada tahun 2012 hingga 2014. Kasus dugaan keterlibatan korupsi sawah bukan yang pertama bagi Dahlan. Kemarin, Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta telah menetapkan bos media ini sebagai tersangka untuk kasus proyek gardu Induk di Jawa, Bali dan Nusa Tenggara dengan menggunakan APBN senilai lebih dari Rp 1 triliun di tahun anggaran 2011-2013. Cara Pembayaran Terkait kasus kondensat, BPK menyebut cara pembayaran yang tidak benar sebagai salah satu akar masalah dalam kasus dugaan korupsi penjualan kondensat bagian negara dari Badan Pengelola Minyak dan Gas (BP Migas, sekarang SKK Migas) oleh PTTrans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI). “Masalahnya di cara pembayarannya dan pelaksanaannya. Ini kan berpotensi merugikan negara karena TPPI

tidak bayar jatah yang dikirim SKK Migas,” kata Achsanul. Dia menjelaskan, dalam kerjasama penjualan kondensat ini seharusnya pembayaran menjadi prioritas untuk diamankan. Sementara itu, dalam kasus tersebut, pembayaran justru tersendat dan mengakibatkan piutang. Sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Badan Reserse Kriminal Polri, Brigadir Jenderal Viktor Simanjuntak, menyatakan mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani adalah orang yang menyetujui cara pembayaran dalam perjanjian ini. Namun, Achsanul ditanyai soal ini, menolak untuk berkomentar. “Kalau itu jangan saya yang bicara, itu sudah kewenangannya penegak hukum,” ujarnya. Viktor sebelumnya menyebut Sri Mulyani menyetujui cara pembayaran kondensat beberapa bulan sebelum lifting pertama dilakukan. Lifting pun, dilakukan sebelum ada kontrak yang mengikat. “Surat persetujuannya saya lupa kapan tepatnya, tapi kalau tidak salah September 2008, pokoknya sebelum lifting berjalan,” kata Viktor.(cnn/rdl)

Seleksi Panglima TNI

PPATK-Komnas HAM Tak Perlu Terlibat JAKARTA (BM) - Dalam waktu dekat Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memilih Panglima TNI yang baru, mengganti Jenderal TNI Moeldoko yang akan memasuki pensiun 1 Agustus nanti. Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu menilai tidak perlu ada keterlibatan Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK) dan Komnas HAM dalam menyeleksi calon panglima. “Nggak usah (terlibat), presiden yang pakai kok. Kalau ada apa-apa, presiden yang tanggung jawab,” ujar Menhan saat ditemui di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/6). Menko bidang Politik, Hukum dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno menyampaikan hal senada. Menurut Tedjo, pemilihan calon Panglima TNI tidak tidak perlu melibatkan PPATK karena tiga kepala staf angkatan telah menyampaikan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Selama ini mereka kan sudah ajukan LHKPN ke KPK juga,” kata Tedjo. Di sisi lain, Ryamizard menilai, belum tentu --------pemilihan Panglima TNI berdasarkan rotasi dari tiga angkatan, yakni AU, AL dan AD. “Itu tergantung presiden. Hak prerogatif presiden,” katanya. “Nggak ada undangundangnya (rotasi angkatan). Presiden suka, ya perpanjang,” tambahnya.(dns/kms/rdl)

FOTO:BM/ANTARA

FARHAT ABBAS MAJU PILBUP BOGOR PENGACARA Farhat Abbas (kedua kanan) didampingi istrinya dan Ketua DPC Partai Bulan Bintang (PBB) Solahuddin Dalimunthe (kedua kiri) memberikan keterangan terkait pencalonan dirinya sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) Bogor di kantor DPC PBB, Cibinong, Bogor, Jabar, Jumat (5/6). Farhat mencalonkan diri sebagai Cawabup Bogor setelah mendapat surat keputusan (SK) dari DPW dan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu Djan Faridz, dimana saat ini Kabupaten Bogor tidak memiliki Wakil Bupati sejak Bupati Bogor sebelumnya Rahmat Yasin ditahan dalam kasus korupsi.

FOTO:BM/IST

Ryamizard Ryacudu

Hari Pertama, 11 Orang Mendaftar Capim KPK Komisioner KY Pertimbangkan Maju JAKARTA (BM) - Di hari pertama pendaftaran, Jumat (5/6), panitia seleksi (Pansel) Komisi pemberantasan Korupsi (KPK) menerima 11 orang yang mendaftar. Mereka berasal dari berbagai latar belakang dan telah mengumpulkan berkas pendaftaran. Hingga pukul 17.00, sudah ada 11 calon yang mendaftar. “Ada 11 orang, yang ke sekretariat langsung itu ada 6, yang 5 online,” kata Juru Bicara Pansel Pimpinan KPK, Betty S Allisjahbana saat dihubungi wartawan. Betty belum mau menyebut

siapa saja nama-nama 11 orang tersebut. Dia masih menunggu kelengkapan berkas pendaftaran. “Kita menunggu kelengkapannya dulu baru nanti nama-namanya bisa kita sebutkan tanggal 27 (Juni),” ujarnya. Menurut Betty, 11 merupakan jumlah yang bagus untuk hari pertama. Meski begitu dia belum bisa menyatakan bahwa animo publik tinggi terhadap seleksi ini. “Menurut saya 11 itu pada hari pertama menurut saya cukup baik. Ada satu perempuan, tapi latar belakangnya belum bisa disampaikan,” terangnya. Pansel masih terus membuka pendaftaran hingga 24 Juni mendatang. Pendaftaran

dapat dilakukan secara langsung ke sekretariat, e-mail, atau pun lewat pos. Pantauan di Gedung I Sekretariat Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat sejak pukul 09.00 tak tampak tokoh publik yang datang. Banyak orang keluar masuk gedung, namun tak dapat dipastikan apakah mereka pendaftar capim KPK. Selain membuka pendaftaran capim KPK, kemarin malam Pansel akan melakukan dialog. Acara tersebut akan dilakukan di Gedung Utama Sekretariat Negara. “Malam ini ada dialog dengan para Pemred,” kata Betti. Sementara itu Salah satu Komisioner KomisiYudisial (KY),

TERIMA PENDAFTARAN: Ketua Pansel Capim KPK, Destry Damayanti (kanan) dan anggota Yenti Ganarsih mengecek pelaksanaan pendaftaran, Jumat (5/6).

Imam Anshori Saleh, mempertimbangkan untuk mencalonkan diri. “Belum (mendaftar). Memang ada Ormas yang mendaftarkan saya. Tapi saya masih

pikir-pikir,” katanya. Imam belum mau menjelakan Ormas apa yang dimaksud. Namun dia memberikan sedikit kode bahwa itu adalah

ormas keagamaan. Mantan anggota DPR RI periode 20042009 dari Fraksi PKB itu mengatakan, saat ini niatnya masih 50:50. Masih ingin

memantapkan diri dengan salat istikharah. “Mau shalat istikharah dulu mana yang terbaik, masuk atau tidak. Lagian penutupannya masih lama kok,” ujar Imam. Usai periode pendaftaran dibuka hingga 24 Juni, selanjutnya Pansel melakukan seleksi administratif terhadap berkas yang masuk. 27 Juni-26 Juli 2015 Pansel memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan masukan. Pansel juga akan melakukan tes pembuatan makalah hingga tes wawancara di periode tersebut. Baru pada 31 Agustus pansel menyerahkan delapan nama terpilih ke presiden.(dns/rdl)


METRO JATIM 3

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

BM/MADJI

Dana Cair, KPU Kabupaten/Kota Diminta Gelar Tahapan Pilkada

Eko Sasmito

SURABAYA (BM) - Tahapan Pilkada di 19 daerah tampaknya tidak akan mengalami kendala. Ini setelah KPU Jawa Timur memastikan bahwa Dana Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk Pilkada serentak akhirnya dapat dicairkan. Karenanya, KPU Jatim meminta kepada KPU kabupaten/

kota untuk segera menggelar tahapan. Hal itu diungkapkan Ketua KPU Jatim, Eko Sasmito saat ditemui di kantornya, JalanTenggilis, Surabaya, Jumat (5/6). Dia mengakui awalnya hanya beberapa daerah yang sudah ciarkan dananya, namun setelah KPU RI memberikan warning paling lambat 3 Juni, akhirnya serentak mereka mencairkan.

Hanya saja, kata Eko, jumlah masih bervariasi belum ada yang 100 persen. Baru 20-30 persen. Jumlah itu tidak dipersoalkan karena bisa dipergunakan untuk teknis. Selain itu, katanya, KPU kabupaten/kota juga sudah bisa menjalankan tahapan dengan dana yang ada, sambil menunggu dana sisa.

“Jadi, masing masing berbeda jumlahnya, tapi nantinya saat pelaksanaan diharapkan sudah 100 persen,” ujarnya. Karena dana sudah cair, menurut Eko, semua KPU kabupaten/kota diharapkan secepatnya melakukan tahapan Pilkada serentak, termasuk berkoodinasi dengan instansi terkait. Seperti diketahui, pelaksa-

naan Pilkada serentak 19 kabupaten/kota di Jatim terancam ditunda karena hingga kemarin delapan KPU daerah belum menerima anggaran Pilkada. Padahal, menurut aturan KPU RI, anggaran paling lama harus sudah diterima pada 3 Juni. Delapan daerah itu di antaranya Banyuwangi, Ponorogo, Pacitan, Trenggalek dan Mojo-

kerto. Penyebabnya beragam, kebanyakan karena masalah rumitnya birokrasi dan administrasi masing-masing daerah. Eko mencontohkan di Kabupaten Banyuwangi. Pemerintah daerah setempat meminta kuasa pengguna anggarannya ketua KPU, padahal menurut aturan, cukup sekretaris KPU setempat.(vic/rdl)

Diharapkan Tak Lagi Jual Gabah Kering, tapi Kering Giling SURABAYA (BM) - Dana penambahan modal Rp 200 miliar yang dikucurkan Pemprov untuk Penyaluran Paket Kredit Pertanian Jatim (PKPJ) kepada petani menjadi perhatian khusus Gubernur Soekarwo. Dia minta agar Bank UMKM Jatim untuk tidak mengusik atau mengutakatik peruntukannya. “Tambahan setoran modal Rp 200 miliar ini khusus untuk Bank Tani, jadi ini benar-benar spesific lending, spesifik untuk petani, jangan diusik atau digunakan untuk keperluan lain. Dana ini khusus digunakan untuk

membela petani.” Penegasan itu disampaikan gubernur saat Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahun Buku 2014 Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Tahun 2015 PT Bank UMKM Jatim di kantor pusat Bank UMKM Jatim, Jl Ciliwung Surabaya, Jumat (5/6). Pakde Karwo mengatakan, tujuan penambahan setoran modal Rp 200 miliar ini untuk meningkatkan kesejahteraan petani. Dengan langkah ini diharapkan petani tidak lagi menjual gabah kering panen, tapi minimal men-

jual gabah kering giling. “Karena itu kita berikan modal untuk ongkos produksinya. Contohnya lewat pembuatan membran atau terpal agar bisa menjemur gabah kering panennya menjadi gabah kering giling. Dengan begitu, maka nilai tambahnya naik 23 persen,” katanya. Diharapkan, Bank UMKM ke depan dapat menyalurkan kredit secara tepat sasaran, khususnya kepada petani. Sebab, Bank UMKM telah diberi kepercayaan untuk mendirikan BankTani. Karena itu, Pakde Karwo minta penyaluran kreditnya bukan ber-

Tambahan setoran modal Rp 200 miliar ini khusus untuk Bank Tani, jadi ini benar-benar spesific lending, spesifik untuk petani, jangan diusik atau digunakan untuk keperluan lain. Dana ini khusus digunakan untuk membela petani.”

dasarkan feeling atau intuisi saja, namunharusadapendampingan. “Langkah ke depan, manajemennya di cabang harus terus dididik dan didoktrin untuk membantu rakyat kecil. Human investment itu long term (jangka panjang), dan ini aset luar biasa untuk membantu rakyat kecil. Jadi mulai manajemen di cabang harus diajari dan didoktrin, tugasmu membantu masyarakat kecil,” tandasnya.

- SOEKARWO Gubernur Jatim

Laba Rp 30,236 Miliar Pada kesempatan itu, Direktur Utama Bank UMKM pe-

riode 2010-2014, Soeroso melaporkan, Berdasarkan laporan

BM/MADJI

Gubernur: Jangan Usik Tambahan Modal untuk Petani

Soekarwo

keuangan Desember 2014 yang telah diaudit, Bank UMKM Jatim berhasil membukukan laba sebelum pajak sebesar Rp 30,236 miliar. Jumlah tersebut mening-

Tiga Maskapai Minati Bandara Abdurrahman Saleh berubah menjadi badara internasional dan diprediksi dipenuhi banyak penumpang karena letaknya yang strategis. Sebanyak tiga maskapai sudah

mendaftar untuk penerbangan internasional yang berangkat melalui bandara ini. “Sekarang ini sudah ada tiga maskapai yang mendaftar,tapibelumadajawaban

BM/ANTARA

SURABAYA (BM) - Bandara udara (Bandara) Abdurrahman Saleh di Malang dibanjiri peminat dari maskapai penerbangan. Hal ini setelah bandara ini akan

resmi karena masih menunggu banyak hal,” ujar Gubernur Jatim, Soekarwo, Jumat (5/6). Namun, orang nomor satu di Jatim itu enggan menyebut nama maskapai yang telah mengajukan kesediaannya. Karena

FESTIVAL TARI INTERNASIONAL Sejumlah seniman membawakan tarian dari Kalimantan Selatan dalam Festival Tari Internasional bertema Ruwatan Nuswantoro di Kelurahan Celaket, Malang, Jumat (5/6). Festival yang merupakan bagian dari Internasional Celaket Cross Culture (ICCC) yang berlangsung selama dua hari tersebut juga menampilkan sejumlah pagelaran budaya dari beberapa negara antara lain Korea, Jepang dan Hungaria.

bandara ini masih membutuhkan proses lebih lanjut, termasuk perwujudan menjadikan Bandara Abdurrahman Saleh menjadi bandara kelas internasional. Tiga penerbangan internasional tersebut masing-masing tujuan bandara di Kuala Lumpur (Malaysia), Penang (Malaysia) serta Singapura. Secara prinsip, lanjut gubernur, pihaknya sudah bertemu dengan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan membicarakan rencana bandara internasional di Malang. “Saya sudah lapor ke Presiden Joko Widodo mengenai persoalan ini. Nanti Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) dan Menteri Perhubungan akan membicarakan lanjutan,” ungkapnya. Sampai saat ini, pihaknya masih melakukan penghitungan dan berkoordinasi dengan TNI Angkatan Udara (AU) terkait lalu lintas, seperti pengaruh penerbangan dengan pesawat militer. “Ada pandangan berbeda sedikit di sana. Sekarang masih dihitung apakah pesawat terbang militer mengganggu penerbangan internasional atau tidak.Tapi, semua masih dibahas dan sudah jelas sistem keamanannya kok, seperti di Juanda dan Halim Perdanakusuma di Jakarta,” ucapnya. Di bagian lain, terminal baru di Bandara Abdurrahman Saleh sejak akhir Mei lalu dilakukan uji coba hingga 10 Juni 2015. Pembangunan terminal yang mampu menampung 900 penumpang tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan musim arus mudik dan balik saat menjelang hingga selesai Lebaran 2015. (zal/rdl)

Pilkada Serentak

Rekom PDIP Tergantung Situasi Daerah SURABAYA (BM) - DPD PDIP Jatim memastikan akhir Juni 2015 rekomendasi untuk calon kepala daerah yang diusung maupun didukung oleh PDIP dari DPP turun. Rekomendasi tersebut bervariatif tergantung situasi dan kondisi masing-masing daerah. “Semuanya berubah-berubah dan didasarkan oleh kondisi politik per daerah,” terang sekretaris DPD PDIP Jatim Sri Untari saat ditemui dikantor DPRD Jatim, Jumat (5/6). Sri Untari mengatakan dalam Pilkada serentak di Jatim nantinya PDIP Jatim menyiapkan 19 jurkam (juru kampanye) yang sudah menjalani pelatihan khusus untuk meraih target sapu bersih Pilkada serentak di Jatim. “Nantinya akan melibatkan juga jurkamnas dari pusat misalnya beberapa menteri dari PDIP antara lain Mendagri Tjahjo Kumolo, Menkum HAM Yasona, Pramono Anung dan Sekjen PDIP Hasto Kristianto serta Wagub DKI Djarot Saiful Hidayat yang akan turun langsung turun menjadi jurkamnas,” paparnya. Sementara terkit Pilwali Surabaya, masih menurut Sri Untari, PDIP akan memberikan rekomendasi kepada Tri Rismaharini (Risma) untuk maju kembali. Sedang untuk pasangannya akan diambil dari kader PDIP yaituWishnu Sakti Buana. “Karenanya untuk Pilwali Kota Surabaya PDIP akan menutup calon lain, karena kami memang sudah ada baik Cawali mauun Cawawalinya,” tegas anggota Komisi C DPRD Jatim itu.(vis/rdl)

ISTIMEWA

Terkait Rencana Pembukaan Rute Internasional

kat 14,95 persen jika dibandingkan laba sebelum pajak 2013 yang sebesar Rp 26,304 miliar. Selain itu, kinerja keuangan Bank UMKM Jatim lainnya juga meningkat. Di antaranya total aset 2014 sebesar Rp 1,854 triliun atau meningkat 18,82 persen dari 2013 yang sebesar Rp 1,560 triliun. Lalu modal yang disetor Rp 187,232 miliar meningkat 39,74 persen dari 2013 (Rp 133,982 miliar). Kemudian kredit yang diberikan Rp 1,445 triliun, meningkat 13,19 persen dari 2013 (Rp 1,276 triliun), sedangkan dana pihak ketiga 2014 sebesar Rp 1,133 triliun meningkat 17,52 persen dari 2013 sebesar Rp 964,825 miliar. (zal/rdl)

Sri Untari

Wagub Jatim Tak Luput dari Pendataan Keluarga 2015

Dilakukan di Kantor, Ditanya soal Program KB hingga Jamban FAIZAL ABDILLAH – SURABAYA ROMBONGAN ini dipersilakanWagub untuk masuk ke ruang kerjanya. Mereka adalah Kader Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang akan melakukan pendataan keluarga Wagub sebagai salah satu wujud pelaksanaan program Pendataan Keluarga 2015. “Pendataan ini bagian dari pelaksanaan program yang bertujuan untuk memetakan kon-

disi keluarga di Indonesia,” ujar Kepala BKKBN Perwakilan Jatim, Dwi Listyawardani di sela memimpin pendataan kepada Wagub di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jumat (5/6). Pendataan kepada orang nomor dua di Jatim tersebut terbilang istimewa karena tidak dilakukan di tempat tinggalnya. Hal ini karena pria yang akrab disapa Gus Ipul tersebut tengah berkegiatan di luar rumah.

“Tidak apa-apa kami mendata di ruang kerja, yang terpenting informasi yang kami dapatkan lengkap dan bisa dimaklumi karena tugas yang tidak bisa ditinggalkan,” katanya. Tujuan lainnya, kata Dwi, ingin memetakan kondisi keluarga di Indonesia, baik aspek kependudukan, pendidikan dan mendata apakah sudah masuk Jaminan Kesehatan Nasional. “Yang paling penting juga ingin mengetahui pasangan usia subur, apakah sudah ikut KB atau belum. Kalau belum alasannya apa, dan yang pasti untuk mewujudkan cita-cita program keluarga kecil bahagia sejahtera,” tukasnya.

Pada kesempatan tersebut, kader BKKBN meminta keterangan terhadap kondisi keluarga Gus Ipul, termasuk jenis KB yang diikuti istrinya, Ummu Fatma Saifullah Yusuf. “Kebetulan setelah anak ketiga saya lahir, ibu sudah ikut KB. Kalau tidak salah jenisnya KB steril. Jadi sudah 15 tahun terakhir menggunakan KB,” ucap Gus Ipul di sela pendataan. Para kader BKKBN juga meminta penjelasan terhadap kondisi tempat tinggalWagub, mulai dari jamban, lantai yang terbuat dari ubin, ventilasi, atap hingga jumlah orang yang setiap harinya menetap di kediamannya. Selain Gus Ipul yang didata

tentang kondisi keluarganya, sejumlah pejabat Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) Jatim lainnya juga telah didata, antara

lain Kapolda Jatim Irjen Pol Anas Yusuf dan Pangdam V/Brawijaya Majyen TNI EkoWiratmoko. “Semua pejabat juga pasti

BM/FAIZAL

Sekelompok orang mengenakan rompi berseragam mendatangi ruangan Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf. Tujuan mereka tidak untuk berdialog atau konsultasi, melainkan terkait pendataan keluarga.

PENDATAAN KELUARGA: Wagub Jatim Saifullah Yusuf saat menerima kader BKKBN yang akan melakukan pendataan keluarga.

didata. Nanti Gubernur Jatim Soekarwo juga kok, sambil menunggu jadwalnya beliau agak senggang. Yang pasti, kami berharap semua penduduk, khususnya di Jatim menyukseskan pendataan keluarga 2015,” tutur eks Ketum GP Ansor itu. Pelaksanaan Pendataan Keluarga 2015 di Jatim dilaksanakan serentak pada 25 Mei hingga 12 Juni dan disesuaikan dengan formulir pendataan keluarga jenis F/I/PK/2015. Hasil pendataan keluarga ini sekaligus menjawab kebutuhan akan ketersediaan data dan informasi keluarga yang mendukung program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga. (*)


04 TIMUR RAYA

BERITA METRO www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

SITUBONDO I BONDOWOSO I LUMAJANG I JEMBER I BANYUWANGI

Tergabung SQUIP, Sejumlah SMA dan SMK Pamerkan Produk Hasil Pengembangan

Aneh, Dinkes Tak Paham Program dan Pelayanan KIS

FOTO: BM/FIT

LUMAJANG (BM) - Tak lama lagi pemberlakukan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), akan menyentuh seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Masuknya berbagai macam barang dan kebutuhan di Negara ASEAN itu dijadwalkan akhir tahun ini. Sebagaimana diketahui, MEA menciptakan peluang sekaligus tantangan bagi perekonomian di Indonesia untuk mengantisipasi hal tersebut salah satu yayasan terbesar di Indonesia menggandeng sejumlah SMA/SMK di Jawa Timur untuk gabung dalam program pembinaan dan pengembangan pendidikan atau school quality improvment program (SQUIP). Program ini bertujuan untuk mendorong sekolah binaan untuk mengembangkan kegiatan berbasis komunitas sekolah dan langsung menerapkan ilmu yang diberikan di dalam kelas. Tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar. Adapun sekolah yang tergabung dalam SQUIP ini adalah SMKN 5 Jember, SMAN 1 Dringu Probolinggo, SMAN 1 Gading Probolinggo, SMAN 4 Pamekasan, SMAN 3 Pamekasan. Untuk di Lumajang diwakili SMAN 1 Lumajang dan SMAN Klakah Lumajang. Dalam kesempatan pada Jumat (5/6), semua sekolah binaan yang tergabung dalam SQUIP tersebut unjuk gigi dalam pameran pendidikan yang diselenggarakan di halaman SMAN 2 Lumajang. Tiap sekolah memamerkan produk hasil pengembangan di stan-stan yang sudah disediakan. Dari perwakilan Lumajang, SMAN Klakah memamerkan produk tepung bonggol pisang. Produk ini menurut siswi SMAN Klakah bermanfaat untuk melancarkan pencernaan dan bagus untuk program diet. ”Bisa juga untuk kue kering, dodol, prol,

lintas kota

KREATIF: Sejumlah siswa dari beberapa SMA unjuk kebolehan dengan menggelar pameran hasil produk hasil pengembangan.

dan bubuk perasa alami. Bubuk perasa alami tersebut memiliki banyak variasi dengan rasa wortel, jeruk perut, maupun cabai. ”Untuk limbah kulit keong kita daur ulang untuk aksesoris,” terang seorang siswa SMAN 1 Lumajang. Anang Dwi Ujianto sebagai Ketua Penyelenggara berharap program pengembangan pendidikan ini bisa bermanfaat bagi sekolah terutama bagi masyarakat yang merasakan produk tersebut. ”Kami berharap produknya

kue tar dan seratnya lebih tinggi,”beber Vidiah Septianingrum. Sementara, menurut Heri Santoso Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Kurikulum SMAN 1 Klakah, ide ini berawal dari bagaimana memanfaatkan bonggol pisang jadi bahan pangan. ”Target ke depan bonggol pisang bisa menjadi bahan pangan semacam sereal atau bahan pokok,” ucapnya. Sementara SMAN 1 Lumajang memamerkan produk nugget keong mas

bisa bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya. Sedangkan Nur Wakhit Kepala Kantor Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Lumajang mengatakan, untuk pengembangan pendidikan ini bisa dilakukan sinergitas maupun kolaborasi antara sekolah terkait dengan Kantor Diklat demi peningkatan kapasitas. ”Selama ini belum ada kolaborasi dengan Kantor Diklat,” ucapnya saat ditemui di lokasi pameran.(fit/edi/nov)

Difitnah Warganya, Kades Nogosari Lapor ke Polres JEMBER (BM) - Merasa nama baiknya dicemarkan Zainal Abidin Kepala Desa (Kades) Nogosari Kecamatan Rambipuji melaporkanWahab warga Dusun Gumukbago Desa Nogosari yang juga warganya ke Polres Jember. Zainal mengungkapkan awal mula permasalahan dengan Wahab terjadi pada April lalu saat ia mendapat kabar bahwaWahab mantan sinder PG Semboro menyebarkan informasi di warung kopi Dusun Gumuksari Desa Nogosari. “Saya difitnah bahwa menerima uang suap dari PG Semboro terkait penutupan jalan desa yang sudah dibuka beberapa waktu yang lalu,“ katanya. Dengan tuduhan ini, Zainal langsung membantahnya dan sama sekali tak menerima uang suap seperti yang dituduhkanWahab. Zainal merasa heran apa alasanWahab menyebarkan fitnah tanpa ada buktinya tersebut.“Bahkan isu tak benar itu kini jadi pembicaraan warga masyarakat Desa Nogosari,” keluhnya. Upaya yang dilakukan Zainal berusaha melakukan klarifikasi terhadap Wahab atas fitnah yang disebarkan. MeskiWahab mengakui salah dan meminta maaf Zainal sudah terlanjur menanggung malu atas fitnah yang tidak benar pada dirinya atas fitnah Wahab. “Perangkat desa hampir percaya fitnah yang dihembuskan Wahab. Saya merasa dipermalukan dan terpaksa lapor ke Polres Jember atas fitnah keji ini,” kata kades. (rul/edi/nov)

Panwaslih Merasa Diperlakukan Diskriminatif dan Dikebiri

Hanya Diberi Anggaran Rp 4,5 Miliar, Ancam Boikot Pilkada INLINE STORY l Gawat, Panwaslih Kabupaten Situbondo mengancam akan memboikot pilkada pada 19 Desember mendatang. Hal itu, lantaran Panwaslih merasa diperlakukan tak adil dan menilai adanya diskriminasi atas pemberian anggaran untuk kepentingan operasional pilkada tahun ini. l Minimnya anggaran itu Panwaslih merasa tidak optimal melakukan pengawasan pelaksanaan Pilkada Situbondo. Untuk itu, jika tak ada penambahan anggaran maka bakal mengurangi honor Panwascam dan Panitia Pengawas Lapangan (PPL). Saat ini suntikan anggaran Panwaslih Situbondo sebesar Rp 4,5 miliar.

punya pilihan lain. Kalau itu masih dipersoalkan kami akan boikot,” katanya. Agus Tjahjono Basuki menambahkan suntikan anggaran Rp 4,5 miliar tak cukup untuk membiayai seluruh kebutuhan pengawasan. Panwaslih masih harus memben-

tuk pengawas di 1.753 TPS. “Melalui APBD induk Panwaslih mendapat anggaran sebesar Rp 2,5 miliar. Sedangkan hasil rapat dengan badan anggaran (Banggar) DPRD, Panwaslih mendapat tambahan melalui APBD perubahan sebesar Rp 2 miliar. Padahal

l Padahal, Panwaslih masih harus membentuk pengawas di 1.753 TPS. Sesuai hasil rapat dengan Banggar DPRD, Panwaslih memang dapat tambahan melalui APBD perubahan sebesar Rp 2 miliar. Padahal anggaran yang diperlukan Panwaslih sekitar Rp 6,3 miliar. Dengan demikian anggaran yang dibutuhkan masih kurang Rp 1,8 miliar.

anggaran yang diperlukan Panwaslih sekitar Rp 6,3 miliar,” imbuhnya. Dikonfirmasi terpisah seorang anggota Banggar DPRD Situbondo Edi Wahyudi men-

FOTO : BM/GTT

ILUSTRSI

SITUBONDO (BM) - Panitia Pengawas Pemilih (Panwaslih) Kabupaten Situbondo, merasa diperlakukan diskriminatif. Tak hanya itu, Panwaslih juga merasa dikebiri lantaran hanya dapat suntikan anggaran sebesar Rp 4,5 miliar. Minimnya anggaran ini membuat Panwaslih merasa tidak optimal melakukan pengawasan pelaksanaan Pilkada di Situbondo pada 19 Desember mendatang. Panwaslih juga mengancam tidak akan membentuk apalagi menempatkan pengawas di tempat pemungutan suara (TPS). Ketua Panwaslih Situbondo Agus Tjahjono Basuki mengatakan jika anggaran Panwaslih kurang maka risikonya harus mengurangi honor Panwascam dan Panitia Pengawas Lapangan (PPL). “Itu yang akan kami lakukan karena memang sudah kepepet dan tak

gatakan rapat Banggar sepakat memberikan tambahan anggaran Panwaslih sebesar Rp 2 miliar. Tambahan anggaran tersebut sudah sesuai rekomendasi Banggar pemkab setempat. (edi/nov)

BENTUK KERJASAMA: Sebanyak 9 LMDH yang menerima dana sharing periode 2013 yang diserahkan Wakil Administrator BKPH Banyuwangi Utara Wajar Arif.

Sebanyak 9 LMDH KPH Banyuwangi Utara Terima Dana Sharing

“Kita pastikan seluruh sipir yang ada di Lapas Bondowoso dapat bekerja dengan baik dan tak terlibat pengedaran narkoba apalagi jadi pengguna atau pengedar barang haram tersebut,”katanya. Dia juga menegaskan tak hanya narapidana yang mendapatkan pengawasan di lingkungan rutan atau lapas. Pemeriksaan berkala juga akan dilakukan terhadap penjaga maupun sipir lapas. “Bisa jadi warga binaan di lapas atau rutan kongkalikong atau kerjasama dengan sipir. Ini yang akan kita hindari dan tertibkan,” imbuhnya. Hanafi juga mengatakan pengawasan sipir terhadap pengunjung tahanan juga lebih dike-

tati. Selama ini ada 3 proses yang harus dilewati pengunjung yang ada di Lapas Bondowoso. Khusus kasus narkoba disediakan ruangan khusus narkoba jadi tidak bercampur dengan ruangan kasus pidana lainnya.Tujuannya agar tak mempengaruhi tahanan lain. Sedangkan 3 tahapan itu pertama pengunjung akan melewati pintu masuk. Kedua, berada di ruangan khusus saat bertemu dengan kerabat atau keluarganya yang ditahan fan ketiga berada di ruangan terbuka saat memberi makanan ke napi. Di Lapas Bondowoso kasus narkoba sebanyak 50 napi ditahan. Mereka berasal dari sejumlah kabupaten di Jatim. (diq/edi/nov)

FOTO: BM/DIQ

Lapas Jadi Sarang Narkoba, Para Sipir Diawasi Ketat BONDOWOSO (BM) - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas IIB Bondowoso Hanafi memastikan seluruh sipir yang ada di lapas kotanya mampu bekerja dengan baik. Hal itu, terkait banyaknya berita miring di media jika keberadaan lapas saat ini juga sebagai sarang narkoba. Bukan hanya itu, sejumlah sipir ternyata ikut berperan jadi kurir hingga pengedar narkoba. Semua itu, bisa jadi terjadi juga di Lapas Bondowoso. Sebagai langkah antisipasi Kalapas Hanafi bakal bertindak tegas dan mengawasi secara ketat bawahannya sehingga terhindar dari hal-hal yang negatif terutama soal narkoba.

PANTAU: Kalapas IIB Bondowoso Hanafi akan mengawasi ketat para sipir untuk mengantisipasi terlibat perdaran dan penggunaan narkoba

FOTO:BM/ABDUL HAKIM

Lindungi Konsumen dari Kecurangan, Lakukan Tera Ulang Timbangan

UJI AKURASI: Petugas UPT Kemetrologian Jember dan Disperindag ESDM Situbondo saat melakukan tera ulang di Kecamatan Sumbermalang. PERWAKILAN

SITUBONDO (BM) - Petugas UPT Kemetrologian Jember dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) ESDM Situbondo melakukan ukur atau tera ulang di sejumlah kecamatan di antaranya di Kecamatan Sumbermalang, Jumat (5/6). Tera ulang ini dilakukan terhadap timbangan yang dimiliki para pemilik toko dan penyelepan padi hingga milik pedagang agar memiliki akurasi yang tepat dan tak curang. Seorang petugas UPT Kemetrologian Jember Sigit Pramudito mengatakan kegiatan tera ulang timbangan di Situbondo itu akan dilakukan per kecamatan secara bergantian yang dilaksanakan sekali setiap tahunnya. “Sebelum di Kecamatan Sumbermalang kita melakukan tera ulang di Kecamatan Banyuglugur dan Jatibanteng ini merupakan upaya perlindungan terhadap konsumen agar tidak mengalami kerugian akibat timbangan yang tidak akurat,” tegasnya. Menurut Sigit jumlah timbangan yang

diukur atau tera ulang di tiga kecamatan sudah mencapai ratusan buah dan jenis timbangan yang ditera ulang di antaranya alat ukur, takar, timbang dan perlengkapan (UTTP). “Sementara di Sumbermalang yang sudah terdaftar ada 31 buah timbangan sentisimal (besar) dan 38 timbangan meja (kecil),“ ujarnya. Sigit mengaku kesadaran masyarakat yang memiliki timbangan untuk dilakukan tera ulang masih sangat lemah. ”Kesadaran dari para pedagang yang memiliki timbangan di sejumlah daerah masih kurang,” tandasnya. Lebih lanjut Sigit menambahkan bagi pedagang yang nakal bisa dikenai sanksi tegas sesuai Undang-Undang nomor 2 tahun 1981 tentang Metrologi Legal dan Perda Provinsi Jatim Nomor 5 tahun 2005 tentang Pengelolaan Laboratorium Kemetrologian. “Beberapa timbangan mekanik yang akurasinya sudah tidak sesuai atau tidak akurat dari beberapa hasil pengecekan maka akan diperbaiki,” pungkasnya. (kim/edi/nov)

LUMAJANG (BM)- Pembagian Kartu Indonesia Sehat (KIS) sebagai program pemerintah sudah mulai dilakukan di berbagai daerah. Bahkan pembagian itu beberapa di antaranya diberikan langsung Presiden Joko Widodo. Berbeda yang terjadi di Kabupaten Lumajang.Ternyata pembagian KIS hingga kini masih belum jelas. Hal itu, terkait keterangan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Lumajang yang mengatakan jika masih belum paham mengenai program KIS dan bentuk konkret pelayanan kesehatannya. Kini dinkes masih menunggu pemberitahuan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Lumajang selaku penyelenggara KIS. ”Dari dinkes masih belum tahu bentuk program KIS. Kita menunggu pemberitahuan dan koordinasi dari BPJS,” kata Rina Dwi Astuti Kabid Pelayanan Kesehatan Dinkes Lumajang. Menurut Rina yang jelas mengenai KIS nantinya dinkes hanya disuruh melayani saja. Baik di klinik dan puskesmas. ”Yang menentukan sebagai penerima KIS adalah BPJS.Tapi masih belum jelas. Namun, sisi pelayanan kesehatannya sama dengan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas),” tutur Rina. Seperti diketahui, KIS menjamin dan memastikan masyarakat kurang mampu untuk mendapat manfaat pelayanan kesehatan seperti yang dilaksanakan melalui Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan pihak BPJS Kesehatan. KIS memberikan tambahan manfaat, layanan preventif, promotif dan deteksi dini yang akan dilaksanakansecaralebihintensifdanterintegrasi.(uul/edi/nov)

BANYUWANGI (BM)- Meski agak tertunda pembagian dana sharing periode 2013, sebanyak 9 Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dari 16 yang ada sewilayah Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Banyuwangi Utara yang menerima dana itu sebesar Rp 861.063.442. Administrator Badan Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Banyuwangi Ir Artanto melaluiWakil Administrator Wajar Arif Wicaksono mengatakan, pembagian dana sharing itu dilakukan di setiap BKPH agar Perhutani lebih mendekatkan diri dengan jajaran Muspika dan LMDH yang ada di wilayahnya. “Pembagian dana sharing ini sebagai wujud nyata kepedulian Perhutani kepada LMDH,” ujarWajar sapaan akrab Wakil Administrator Banyuwangi Utara itu. Acara pembagian dana sharing itu juga dihadiri Camat Kalipuro, Camat Wongsorejo, Kapolsek Kalipuro, Kapolsek Wogsorejo, Danramil Kalipuro dan Danramil Wogsorejo, Kasi PSDH dan Kepala Tata Usaha. Wajar menginstruksikan agar dana sharing itu segera di cairkan tanpa harus menunggu kehadiran Administrator BKPH Banyuwangi Utara hingga warga LMDH bisa mempergunakan dana itu untuk usaha produktif. “Saya mohon maaf atas keterlambatan penyaluran dana sharing periode 2013 ini. Harapan saya adalah hasil produksi kayu yang diberikan ke LMDH diharapkan ada kerjasama yang baik dan saling menguntungkan antara Perhutani dengan masyarakat desa hutan,” terang Wajar Arif.Wajar Arif menambahkan dana sharing bukan sebagai hadiah namun sebagai bentuk kerjasama dan berbagi. “Semoga hasil dana sharing yang didapat masingmasing LMDH dimanfaatkan sesuai dengan alokasi yang telah disepakati dengan anggota LMDH. Apapun bentuk usaha yang dilakukan idealnya dapat menambah pendapatan demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa hutan,” imbuhnya. Sementara Camat Wongsorejo Sulistyowati yang mewakili Muspika setempat mengatakan pihaknya sangat berterima kasih sekali ke Perhutani yang peduli dan memperhatikan anggota masyarakat dalam pengelolaan hutan dan ia berpesan agar LMDH lebih menjaga kekompakan dan melakukan transparansi dalam penggunaan dana sharing tersebut. (gtt/edi/nov/adv)

Situbondo: Edy Sudibyo (koord), Edo Firman, Abdul Hakim; Bondowoso: Djoko Susilo; Jember: Ahmad Rullah; Lumajang: Sentono Priambodo, Ulum Subektian, Dwi Wisno Wardono; Banyuwangi: Gatot Imawan Herusustyo, Sumawi. Manajer Iklan/Langganan: 081 249 455 05


MALANG RAYA 05

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

KABUPATEN MALANG l KOTA MALANG l KOTA BATU

Gugurkan Peserta Tanpa Alasan

Lelang Proyek di Dinas Bina Marga Jadi Sorotan MALANG (BM) - Lelang proyek yang dilakukan Dinas Bina Marga Kabupaten Malang jadi sorotan rekanan. Lelang yang dilakukan melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) hasilnya dinilai penuh kejanggalan. Seperti yang diungkap Direktur CV ATTA, Awangga Wisnuwardhana. Indikasi ketidakberesan itu terlihat dari kesertaan CV yang ikut menawar pekerjaan yang dilelang di LPSE. Namun, lanjut dia, nama CV tersebut seolah-olah digugurkan. “Keputusan itu tanpa ada penjelasan dalam laman LPSE tersebut. Kalau dinyatakan gugur

kan harusnya diberi penjelasan di bagian mana,” jelasnya, Jumat (5/6). Awangga juga menyebutkan kejanggalan lainnya seperti adanya undangan LPSE secara terbuka untuk calon pemenang. “Seperti paket pekerjaan yang kami ikuti (CV ATTA) sebagai penawar terendah, tidak diberikan penjelasan secara terbuka ketika digugurkan. Paling tidak, kami harus tahu dimana letak kekurangannya, atau kalau lulus tidak diberikan undangan,” jelasnya. Menurut Awangga, jadwal tahapan yangdibuatpanitia,mulai3-4Juniadalah pembuktiankualifikasi.Mengacujadwal

itu, Awangga datangi Unit Pelayanan Pengadaan (ULP) LPSE Kabupaten Malang dan dilimpahkan ke Dinas Bina Marga. Namun ketika didatangi, tak ada satupunpetugasdiBinaMarga.Namun ada informasi jika sudah ada 3 penawar khususyangtelahmelakukanpembuktian kualifikasi dan sudah tanda tangan sebelum CV ATTA. “Kapan hal itu dilakukan dan mana undangan yang ditayangkan? Makanya, kami menduga dalam pelelangan proyek tersebut kendati sudah melalui LPSE tetap tak menutup permainan antar oknum,” terangnya. Awangga mencontohkan kejang-

galan itu terlihat dari pembuktian klarifikasi. Nilai penawaran paparkan nilai nol. “Padahal, nilai penawaran saya saat itu sebesar Rp 450 juta, dari nilai yang ditawarkan Rp 500 juta untuk pembangunan proyek peningkatan Jalan Beringin Sumberputih di Kecamatan Wajak. Harusnya, jika memang CV saya ini gugur, ada pemberitahuan di internet,” kesalnya. Diamenjelaskan, pendaftaranlelang untukpembangunanpeningkatanjalan tersebut, dibuka melalui LPSE pada 22 Meilalu.Saatini,prosesnyamasuktahap evaluasi panitia lelang. “Pembuktian kualifikasi harusnya juga dilakukan

transparan,” tambahnya. Selain itu, ia menambahkan, ada empat paket pemenang lelang yang dimiliki rekanan yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Kab. Malang berinisial M. Jika itu benar, Dinas Bina Marga disebut Awangga jelas salahi aturan. “Seorang pejabat baik dari lembaga pemerintahan sipil maupun pejabat TNI/Polri, tidak diperbolehkan dalam mengerjakan proyek milik pemerintah. Loh ini kok malah dimenangkan,” tutupnya. Sayangnya, konfirmasi kepada anggota dewan maupun pejabat Bina Marga belum terjawab hingga tadi malam. (lil/epe)

INLINE story Salah satu peserta lelang di Dinas Bina Marga melalui LPSE mencium dugaan permainan lelang dalam proyek peningkatan jalan Beringin Putih. Meski nilai tawaran lelang lebih rendah, namun LPSE tetap memenangkan peserta lelang yang lebih tinggi nilainya. Selain itu, ada indikasi anggota dewan ikut memenangkan proyek di lingkup Pemkab Malang.

LINTAS KOTA

Jadi Delegasi, Kelurahan Sisir Dituntut Berprestasi

BM/M CHOLIL

CEGAH NARKOBA: Petugas turunkan anjal dari truk setelah terjaring razia untuk dites urine.

BNN Tes Urine dalam Razia Anjal MALANG (BM) - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Malang bersama Satpol PP setempat merazia anak jalanan (Anjal), Jumat (5/6) yang diikuti dengan tes urine. Razia itu dimulai dari Gadang hingga ke Kasin.

Hasilnya, 4 anjal terjaring razia. Kepala Satpol PP Kota Malang, Agoes Edy Proetanto mengatakan bila razia itu dilakukan untuk membantu BNN. Personel yang diturunkan sebanyak 24 orang. “Hasil razia Ini ada beberapa anak.

Mereka akan dites urine. Itu sesuai dengan program BNN,” papar dia. Sementara itu, Kepala Seksi Berantas BNN Kota Malang, Rudianto mengatakan bila razia yang dilakukan sebagai rangkaian untuk penyelamatan para pecandu nar-

koba. “Makanya enam Anjal dites urine,” jelas dia. Dari hasil tes urine itu ternyata ada satu Anjal yang masih samarsamar. Sedangkan, kelima anak lainnya negatif. Menurut dia, Anjal berinisial IR (16) itu akan dites urine

BATU (BM) - Kelurahan Sisir menjadi delegasi Kota Batu di ajang lomba Desa dan Kelurahan se-Jatim. Delegasi yang beranggotakan 70 personel itu dituntut untuk bisa mengukir prestasi.Wakil Ketua DPRD Kota Batu, Hari Danah memberikan doa restu secara khusus pada acara pelepasan, Jumat (5/6). Politisi dari Partai Gerindra ini sempat memberikan wejangan dan pesan pada duta Kota Batu tersebut. Menurutnya, rombongan yang mewakili desa dan kelurahan tersebut diharap bisa berbuat lebih baik untuk Kota Batu. “Khususnya bagi warga Kelurahan Sisir,” katanya. Selain itu, kata dia, puluhan personel yang dikirim bisa menorehkan Kota Batu bertambah baik. Sebab, peserta yang dikirim ke Provinsi Jatim itu sudah teruji dan telah menyabet juara administrasi terbaik se Kota Batu. Lurah Sisir Dian Fachroni juga mengungkapkan hal senada. Dia berharap peserta yang diberangkatkan ini tak hanya meraih prestasi, tapi juga bisa menambah pengetahuan. Staf Pemberdayaan Pemkot Batu,Toton Taufan Poernomo mengatakan, peserta yang mewakili Kota Batu itu akan ikut lomba dalam satu hari. “Mereka akan bersaing dengan peserta lainnya,” jelasnya. Karena itu, dia berharap, delegasi Kelurahan Sisir mampu mengalahkan wakil-wakil dari 37 daerah lainnya. (gus)

lagi. Itu untuk memastikan positif tidaknya yang bersangkutan konsumsinarkoba.Karenaitu,papardia, BNN bersama Satpol PP akan melakukan razia secara intensif. Soal lokasi dan tempat serta waktunya disesuaikan dengan jadwal. (lil/epe)

Hearing dengan Komisi C Sempat Memanas

Pedagang Tolak Pembukaan Pasar Dinoyo Malang (BM) - Puluhan pedagang Pasar Dinoyo mendatangi gedung DPRD Kota Malang untuk menolak pembukaan pasar karena investor dinilai telah melanggar perjanjian kerja sama (PKS) yang telah disepakati bersama. Koordinator pedagang Pasar Dinoyo, Sabil Ahsan menegaskan pembangunan pasar harus tetap sesuai dengan PKS yang telah disepakati bersama antara peda-

gang, investor dan Pemkot Malang. Namun, faktanya investor justru mengabaikan PKS tersebut. “Dalam PKS itu tertuang teknis pembangunan sesuai dengan ketentuan, akan tetapi bangunan yang sudah jadi itu ketinggian atapnya tidak sesuai, bahkan pembangunan mal justru diselesaikan terlebih dahulu daripada pasar tradisionalnya, padahal dalam PKS, pasar tradisional yang harus di-

ISTIMEWA

PROGRES : Lokasi Pasar Dinoyo Kota Malang yang dituntut pedagang setempat untuk diperbaiki dan rencananya akan dilakukan pembukaan pasar sekaligus mal pada Minggu (7/6), mendatang.

selesaikan dulu,” tegas Sabil, Jumat (5/6). Oleh karena itu, tegasnya, pedagang menuntut agar kondisi bangunan diperbaiki dan pembukaan pasar sekaligus mal yang rencananya dilakukan Minggu (7/ 6) ditunda hingga perbaikan pasar tradisional tuntas. Pada saat bersamaan, Komisi C juga memanggil manajemen PT Citra Gading Asritama selaku investor Pasar Dinoyo dan Kepala Dinas Pasar Kota Malang, Wahyu Setianto. Pemanggilan terhadap investor dan Dinas Pasar itu dilakukan karena sejumlah wakil rakyat dari Komisi C itu menemukan berbagai kekurangan dalam pembangunan pasar tradisional di area Mal Dinoyo City ketika melakukan inspeksi mendadak di lokasi pasar. Temuan komiis C tersebut, di antaranya adalah tinggi atap ruangan pasar tradisional untuk pedagang dinilai tidak layak dan ventilasi pasar juga tidak representatif. “Kami minta investor segera

membenahi bangunan yang tidak sesuai konstruksi dalam PKS ini, bahkan struktur bangunan secara umum juga masih belum layak untuk dioperasikan,” kata Ketua Komisi C, Bambang Soemarto. Bambang mengaku dalam pertemuan dengan investor dan Dinas Pasar sempat memanas karena hasil temuan dewan yang diungkapkan dalam pertemuan. Investor pun diminta untuk menunda pembukaan mal dan memperbaiki struktur bangunan, khususnya bangunan pasar tradisional. Sementara Kepala Dinas Pasar Kota Malang, Wahyu Setianto mengakui ada beberapa kekurangan dalam pembangunan Pasar Dinoyo, termasuk tinggi pasar, struktur bangunan maupun ventilasi. “Dalam dengar pendapat dengan dewan tadi dikemukakan ada beberapa kekurangan dan itu sudah menjadi catatan kami,” ujarnya. Senada dengan wakil rakyat, Wahyu juga mendesak investor Pasar Dinoyo, yakni PT Citra Ga-

ding Asritama (CGA) agar melakukan perbaikan sebagaimana keluhan pedagang dan temuan dewan. “Bangunan pasar tradisional ada kekurangan dan itu harus diselesaikan sampai setelah Lebaran,” tandasnya. Selain itu, pembangunan mal yang lebih didahulukan ketimbang pasar tradisional, juga menjadi catatan merah Dinas Pasar, sebab sesuai PKS, harusnya mal dibangun setelah pasar tradisional beres. “Ini juga menjadi bahan evaluasi dan cacatan merah bagi kami,” kata Wahyu. Penyelesaian pembangunan Pasar Dinoyo yang berubah menjadi Mall Dinoyo City itu tertunda untuk kesekian kalinya. Pembangunan pasar yang menghabiskan dana lebih dari Rp 250 miliar itu mulai dikerjakan pada 2011 dan dijadwalkan tuntas pada pertengahan tahun 2013, dan hingga saat ini pun juga belum tuntas 100 persen, namun akan diresmikan. (lil/at/epe)

Wawali Buka Festival Kampung Celaket MALANG (BM) - Wakil Walikota Malang, Sutiaji membuka Festival Kampung Celaket, Jumat (5/6). Wawali berharap, festival ini bisa menular ke daerah lain. “Kita semua tahu bila tiap daerah memiliki potensi yang luar biasa. Ya, seperti di Kampunng Celaket ini yang terkenal dengan batiknya,” kata Sutiaji. Menurut dia, potensi itu harus dikembang dengan baik. Sehingga, bisa meningkatkan kesejahteraan bagi warga. Apalagi bersinergi dengan daerah lain sebagaimana yang dilakukan di PERWAKILAN

Celaket. Sebab, ada Sanggar Swastika asal Pujon, Kabupaten Malang, yang ikut mensuport. Menurut dia, sinergi semacam itu bisa menggugah manivestasi kebudyaan. “Hal itu merupakan kekhasan Kota Malang yang kompak. Semoga ini bisa menular ke daerah lain,” papar dia. Dijelaskan dia bahwa jika potensi lokal itu dikembangkan dengan maka bisa menjadi potensi regional. “Kita harapkan ini bisa berangkat dari Celaket,” jelasnya. Apalagi, kata dia, Celaket ini sudah kesohor di Kota Malang.

Sehingga, Putri Solo berkunjung ke Celaket. Bahkan, awal September akan ada kolaborasi Solo, Korea dan Malang. Hal itu kata dia akan semakin mengangkat harkat dan martabat Kota Malang. Semua itu berkat kreativitas warga Celaket. Karena itu, batik Celaket yang menjadi icon Kota Malang mampu lebih baik lagi. “Kita harapkan Dinas Pariwisata memberikan pembinaan secara khusus dan subsidi. Sehingga, festival ini bisa mengangkat Kota Malang lebih baik lagi,” katanya. (lil/epe)

BM/KHOLIL

IKON KOTA : Festival Kampung Celaket yang digelar dalam upaya menyejahterakan masyarakat serta diharapkan dengan adanya festival itu mampu mengangkat Kota Malang.

BM/KHOLIL

TILANG: Iptu Ega Prayudi saat ikut mengamankan jalannya operasi patuh Semeru.

Sembilan Hari Operasi, Tilang 1400 Pelanggar MALANG (BM) - Pelanggar lalu lintas di wilayah Kota Malang cukup tinggi. Buktinya, selama sembilan hari, Polresta Malang menilang 1400 pelanggar. “Sejak Operasi Patuh Semeru 2015 digelar mulai 27 Mei lalu, kita sudah menilang 1400 pelanggar. Mereka melanggar lalu lintas karena tidak patuh,” papar KBO Lantas Polresta Malang Iptu Ega Prayudi, Jumat (5/6). Menurut dia, operasi itu digelar di berbagai tempat. Dia sebutkan seperti di Jalan Raya Sawojajar, tepatnya depan SPBU. Menurut dia, sebanyak satu SSK (setingkat kompi) anggota Satlantas Polresta Malang. Mereka mengamankan puluhan sepeda motor yang tidak dilengkapi surat kelengkapan berkendaraan. “Kendaraan yang diamankan boleh diambil lagi dengat syarat. Syaratnya, SIM atau STNK kendaraannya yang kami amankan. Jika tidak ada SIM dan STNK ya kendaraannya yang kami amankan,” papar dia. Dijelaskan, dalam Operasi Patuh kali ini, pihaknya menerapkan sistim kasat mata. Pelanggar dengan sistem acak dan pelanggar yang terlihat tidak memakai helm. “Kalau kami laksanakan dengan memberhentikan semua kendaraan, maka akan terjadi kemacetan. Makanya, yang kami berhentikan hanya sebatas terlihat kasat mata,” jelasnya. Iptu Ega Prayudi, menambahkan, operasi akan dilaksanakan setiap hari di dua titik. Sedangkan tempatnya akan ditentukan secara acak. Dia juga menyesalkan tingginya tingkat pelanggaran. Padahal, Polresta Malang sudah melakukan sosialisasi berkendaraan untuk mentaati peraturan lalu lintas. Karena itu dia berharap dengan operasi ini, masyarakat bisa lebih sadar. “Sebab, pihak kepolisian hanya melaksanakan tugas sesuai dengan Undang undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu lintas dan Angkutan jalan,” pungkasnya. (lil/epe)

Malang Raya: Aji A Haji (koord), M. Kholil, Agus Susanto; Iklan/Langganan: 081 333 4050 30


06 G E R B A N G M O J O

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

MOJOKERTO l JOMBANG l KEDIRI

Ditelantarkan Ibu Kandung yang Diduga Sakit Jiwa, 2 Bocah Dievakuasi JOMBANG (BM) – Kasus penelantaran anak yang terjadi di Desa Cukir Kecamatan Diwek akhirnya terdengar hingga di Kantor Dinas Sosial Kabupaten Jombang. Deka Dwi Mahardika (8), beserta adiknya yang bernama Dewa, Jumat (5/6), dievakuasi ke panti asuhan. Langkah tersebut dilakukan karena kondisi mental dan kesehatan dua bocah itu menurun

karena kerap disiksa ibunya yang mengalami gangguan kejiwaan. Petugas Dinsos dibantu sejumlah aktivis kemanusiaan tiba di rumah Nur Hayati (37), ibu dari dua bocah itu pada pukul 09.30. Evakuasi tak berjalan mulus, sebab Nur Hayati cenderung memberi penjelasan yang berbelit-belit saat ditanyai petugas. Dengan upaya persuasif berupa tawaran sekolah gratis, Deka dan

Deka masih berusia 2,5 tahun kondisinya tak terurus. Nantinya saat di panti asuhan bakal menerima perawatan khusus,” terang Nur Aini Kabid Rehabilitasi Dinsos Kabupaten Jombang. Pihaknya masih belum berani membuat kesimpulan, apakah ibu dari dua bocah itu benar-benar mengalami gangguan kejiwaan atau tidak. Sebab menurut Nur Aini, petugas masih perlu meminta bantuan psikolog untuk mengetahui hasilnya secara pasti. “Sementara ibu dua bocah itu masih indikasi, sebab sering ngelantur saat diajak bicara. Ka-

Dewa akhirnya berhasil dibawa petugas ke panti asuhan. “Kami memang datang ke sini untuk membawa Ananda Deka dan Dewa yang selama ini ditelantarkan ibunya. Adik kandung FOTO:BM/MARDIANSYAH

LANJUTKAN HIDUP: Deka Dwi Mahardika sesaat usai dievakuasi petugas Dinsos Jombang dari rumahnya karena ditelantarkan dan kerap dipukuli ibu kandungnya.

Situs Diduga Kanal Bekas Kerajaan Majapahit, Ditemukan MOJOKERTO (BM) - Balai Pelestarian Cagar Budaya (BCPB) Trowulan Mojokerto segera melakukan ekskavasi (penggalian) terkait temuan situs yang diduga kanal bekas kerajaan Majapahit di Dusun Nglinguk Desa/Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto. Selama proses penggalian secara arkeolog tersebut, tim berhasil menemukan benda cagar budaya (BCB) berupa fragmen serpihantembikarmangkukkeramik dan koin. Benda-benda kuno itu disebut-sebut hasil pemberian hadiah dari Tiongkok China dan Vietnam kepada keluarga kerajaanMajapahitpadamasaitu. “Sejumlah fragmen di antaranya pecahan benda berbahan keramik dan koin diduga uang kuno ditemukan tim,” ujar Nugroho Harjolukito Ketua Tim Ekskavasi BPCB di lokasi temuan. Sementara, pecahan keramik tersebut diduga dari mangkok atau benda lain berbahan keramik kuno. “Benda berbahan keramik biasanya berasal dari China atauVietnam. Kemungkinan pada zaman dulu dibawa ke Trowulan sebagai hadiah kepada Kerajaan Majapahit,” tambah Pahadi pokja Penyelamatan dan Pengamanan BPCB. Menurutnya,pecahankeramik berwarna cokelat tua itu biasanya berasal dariVietnam. Sedangkan, pecahan keramik berwarna putih

mi menjamin Deka dan Dewa akan disekolahkan sampai tamat secara gratis,” tambahnya. Nur Aini menambahkan, selain karena kondisi kejiwaan, langkah evakuasi juga dilakukan karena kondisi ekonomi Nur Hayati tidak memungkinkan merawat kedua bocah itu. “Selama tinggal bersama ibunya, sehari-hari Deka justru ditelantarkan tidak boleh sekolah, bahkan justru dipekerjakan sebagai pengemis. Karena itu kami akan bawa mereka ke panti asuhan Al-Hasan di Desa Watugaluh Kecamatan Diwek,” imbuhnya. (rjo/gie/nov)

Pengecer dan Pengedar Pil Koplo Dibekuk

FOTO:BM/PRAYOGI

HADIAH RAJA: Koin kuno yang melekat dengan tanah ikut ditemukan saat penggalian situs diduga kanal bekas Kerajaan Majapahit.

denganmotifwarnahijauataubiru umumnya berasal dari China zaman Dinasti Yuan dan Ching. Sedangkan, koin kuno yang ditemukan terdiri dari tiga keping telahmenyatudengantanahyang mulai mengeras. “Dilihat secara kasatmatainisepertinyakoinkuno dari China sebab masyarakat zaman Majapahit belum menggunakan koin uang untuk transaksi ekonomi,” terangnya. Selain meneliti struktur batu bata diduga kanal tersebut, tim juga menggali lokasi tertentu yang diduga bagian atau sambungan kanal yang ditemukan sebelumnya.“Situsinimenarikbentukdan

polanya berbeda dengan saluran air yang pernah ditemukan sebelumnya,” jelas Aris Soviani Kepala BPCB. Sebagai penemu situs kuno itu adalah Sodik seorang pekerja pembuatan batu bata. Struktur batu bata ditemukan di lahan yang digali untuk pembuatan batu bata berupa dinding kanal yang berbelok. Dinding kanal itu berjumlah dua dinding mengarah ke utara-selatan sepanjang 3,57 meter dan 2,7 meter. Serta dinding mengarah ke barat daya sepanjang 1,4 meter. Kedalaman atau tinggi dinding kanal ini sekitar 45 centimeter. (gie/nov)

JOMBANG (BM) –Wilayah Jombang ternyata belum terbebas dari peredaran obat terlarang jenis koplo. Buktinya, pekan lalu anggota Satreskoba Polres Jombang menangkap seorang pengecer pil koplo jenis double L bernama Susanti alias Nonik (18). Anak baru gede (ABG) pengangguran asal Desa Kebontemu Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang itu ditangkap saat bertransaksi dengan pembelinya di Jalan Soekarno-Hatta Mojongapit. Dari tangan tersangka, petugas menyita 36 butir pil double L dan satu unit HP sebagai barang buktinya. Kasubbag Humas Polres Jombang AKP Gatot Mustofa menjelaskan penangkapan Nonik dilakukan setelah petugas menerima informasi dari masyarakat. “Pelaku hendak melakukan transaksi pil koplo di depan sebuah minimarket. Atas kabar itu,

petugas segera melakukan lidik hingga mampu menangkap tersangkanya,” terangnya, Jumat (5/6). Saat gadis bertubuh kurus itu mondarmandir di depan minimarket, polisi langsung melakukan penangkapan. Tersangka sempat menyangkal jika dirinya pengecer pil koplo. Namun tersangka akhirnya tak berkutik setelah polisi menemukan barang bukti itu ditemukan di saku celananya saat digeledah. “Sebanyak 36 butir pil koplo disimpan dalam bekas bungkus rokok,” tambahnya. Dari pengakuan tersangka muncul beberapa nama yang masuk dalam jaringan peredaran pil koplo di Kabupaten Jombang. Masing-masing, adalah Agung Setya Budi alias Pok Pok (18), warga Desa Mojongapit Kecamatan Jombang. (rjo/gie/nov)

FOTO:BM/MARDIANSYAH

RISIKO: Tersangka pengecer dan pengedar pil koplo, Nonik dan Agung saat di Mapolres Jombang usai diinterogasi.

Peduli Warga Lansia, Pemkot Akan Bangun Panti Werdha MOJOKERTO (BM) – Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto berencana membangun panti werdha pada tahun ini. Terobosan pemerintahandaerahituuntukmeningkatkan pelayanandankesejahteraanwargalanjutusia (lansia) di Kota Onde-onde ini. Selain itu, panti werdha itu merupakan satu-satunya upaya dan jerih payah pemkot karena seluruh karang werdha yang ada di Mojokerto saat ini merupakan bantuan dari Kementerian Sosial. Sementara itu, Kepala Dinas Sosial

Sri Mudjiwati mengatakan mulai tahun ini pihaknya melakukan verifikasi dan validasi data penyandang masalah kesejahteraan sosial baik itu lansia, maupun fakir miskin dan anak yatim piatu. “Untukmeningkatkanpembinaankitapada lansia karang werdha yang tersebar di masing-masing kelurahan kami bentuk kelompok daerah (komda) lansia yang merupakan program terintegrasi semua instansi pemerintah untuk ikut berpartisipasi,” katanya.

Terobosan pemerintahan Walikota Mas’ud Yunus itu untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan lansia yaitu mulai tahun ini akan dibangun panti werdha. “Satu-satunya pemerintah daerah yang memiliki panti werdha di Indonesia hanya di Kota Mojokerto,” lanjutnya. Karena seluruh panti werdha yang ada adalah bantuan pusat yaitu dari Kementerian Sosial bukan murni upaya pemkot. (gie/nov)

KEDIRI RAYA

berita metro www.beritametro.co.id

Wacana Samakan PPDB Jalur Gakin, Reguler dan Prestasi Antisipasi Penyalahgunaan

Kadisdik: Pendaftar Wajib Ikuti Jalur Reguler Lebih Dulu KEDIRI (BM) - Munculnya penyalahgunaan penerimaan peserta didik baru (PPDB), terutama di jalur keluarga miskin (gakin) akhirnya dijawab Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Kediri. Diterangkan bahwa semuanya dapat mengikuti jalur tersebut dan terbuka untuk umum. Hal itu, disampaikan Kadisdik Kota Kediri Siswanto. Menurutnya program jalur gakin itu sejatinya tidak terangkum melainkan siswa yang ingin melalui program tersebut harus mengikuti jalur reguler terlebih dahulu. “Kami tegaskan untuk jalur gakin tidak ada melainkan siswa harus melalui pendaftaran secara reguler lebih dahulu. Selanjutnya, jika memenuhi persyaratan sebagai peserta gakin apabila memang tak mampu. Jika tak memenuhi jelas tidak diterima,” ungkap Siswanto, Jumat (5/6) Dikatakan Siswanto untuk pola pendaftaran yang diterapkan tingkat SMA melalui nilai ebtanas murni (NEM). Sedangkan tingkat SMK dilalui dengan jalur tes untuk bisa memasuki sekolah yang dituju. “Jelasnya pola memasuki SMA dan SMK berbeda yaitu melalui NEM dan tes. Ada-

pun mekanisme jalur gakin juga harus memenuhi mekanisme persyaratan tidak mampu dari pihak terkait serta KTP orang tua yang berdomisili sebagai warga Kota Kediri dan juga kartu keluarga (KK),” tandasnya. Seperti diketahui DPRD Kota Kediri menginstrusikan agar proses PPDB jalur gakin nantinya akan disamakan dengan PPDB jalur reguler bagi semua pendaftar. Ditempuhnya pola semacam itu bagi pendaftar dari jalur gakin maupun prestasi, juga akan disamakan.

Hal itu dilakukan untuk menghindari diskriminatif antarsiswa saat mendaftar. Seperti diungkapkan Sekretaris Komisi C DPRD Kota Kediri Yudi Ayubchan. Menurutnya, dalam pembahasan draf Perwali tentang PPDB, pihaknya menginginkan semua jalur untuk proses pendaftaran disamakan yang selanjutnya dilakukan tahap seleksi. Khusus untuk jalur gakin, pendaftar harus menyertakan KTP orang tua yang berdomisili sebagai warga Kota Kediri/KK,

kartu perlindungan sosial (KPS) dan juga kartu Indonesia pintar (KIP) asli. Ditambahkan Yudi, dilakukannya proses persyaratan yang detail tersebut untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Di antaranya, penyalahgunaan jalur gakin yang dimungkinkan bisa disalahgunakan oknum yang disinyalir memanfaatkan kondisi tersebut. Sementara untuk pagu luar kota, ketentuan SMP negeri seluruhnya menampung 10 per-

sen bagi siswa luar kota. Sedangkan, untuk SMA negeri yang pagunya luar kota hanya 10 per-

sen dan diterapkan di SMA Negeri 1, 2, 3 dan 7. Untuk SMA Negeri 4 dan SMA Negeri 6 te-

rapkan pagu luar kota 25 persen dan SMA Negeri 5 sebanyak 20 persen. (bud/nov)

FOTO:BM/IST

WAJIB: Kadisdik Kota Kediri Siswanto tegaskan PPDB jalur gakin tak terangkum sehingga pendaftar wajib ikut atau daftar dulu di jalur regular.

Psikis Brigadir Fredy yang Coba Bunuh Diri, Belum Diperiksa KEDIRI (BM) - Hingga saat ini, psikis Brigadir Fredy Nugroho sebagai anggota BNN Kabupaten Kediri yang melakukan percobaan bunuh diri di rumahnya belum diperiksa kondisinya oleh pihak Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Kota Kediri. Fredy yang selamat dari maut karena ketahuan orang tuanya kini masih dalam perawatan di kamar Wijaya Kusuma 2 Bhayangkara Kota Kediri. Sementara itu,

menurut AKBP Roni Subagya, psikiater RS Bhayangkara bahwa dirinya belum melihat perkembangan keadaan korban. Menurut Roni banyak dugaan yang menyebabkan korban nekat melakukan percobaanbunuhdiridengancaramenghujamkan pisau ke ulu hatinya. “Kemungkinan, ada masalah pekerjaan yang membuat dia nekat dan banyak dugaan atas tindakannya. Namun hal itu belum dikonsultasikan,” akunya.

Sekadar diketahui, Brigadir Fredy Nugroho warga Dusun Suwaloh Desa Sambirejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri nekat melakukan percobaan bunuh diri dengan cara menusuk perutnya dengan pisau dapur pada Rabu (3/6), lalu. Dari data yang didapat menyebutkan, Korban diduga anggota polisi ini mengalami depresi berat sewaktu pulang usai melakukan tugasnya di Polres Tulungagung. (bud/nov) 3

PERWAKILAN

Mojokerto - Jombang: Prayogi Waluyo (koord), Wisnu Joeda, Mardiansyah Tri Raharjo, Iklan/Langganan : 081 134 647 71 I Kediri: Kediri Raya: Budi Arya Iklan/Langganan : 081 335 017 333


SAMBUNGAN 07

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

Fahri Hamzah: UU Tipikor Dibuat dengan Kemarahan SAMBUNGAN HALAMAN 1

Jadi ... Atas hal itu, Dahlan dinilai menyebabkan mangkraknya belasan proyek gardu. “Uang muka sudah dicairkan, ada juga yang sudah dibayar untuk termin pertama dan kedua. Dari 21 gardu induk yang dibangun, tiga tidak ada kontrak, lima selesai, dan 13 bermasalah,” lanjut Adi. Tiga gardu induk (GI) yang dikerjakan tanpa kontrak adalah GI Selong, GI Soe/Nonohanis, dan GI Kafamenanu. Sedangkan lima unit yang rampung adalah GI New Wlingi, GI Fajar Surya Extention, GI Surabaya Selatan, GI Mantang, dan GI Tanjung. Sementara itu 13 unit GI yang terbengkalai adalah GI Malimping, GI Asahimas Baru, GI Cilegon Baru, GI Palabuhan Ratu Baru, GI Porong Baru, GI Kedinding, GI Labuhan, GI Taliwang,

GI Jatiluhur Baru, GI Jatirangon II, GI Cimanggis II, GI Kadipaten, dan GI New Sanur. Dahlan kemudian disangka melanggar Pasal 2 Ayat (1) dan Pasal 3 UU Nomor 31Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 juncto Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. Dalam pasal itu, Dahlan dinilai telah memperkaya diri sendiri, melawan hukum, dan merugikan negara. Merujuk Pasal 21 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), perintah penahanan dilakukan terhadap tersangka atau terdakwa, apabila dicurigai akan melarikan diri, merusak, atau menghilangkan barang bukti, dan atau mengulangi tindak pidana.

Tapi Adi menegaskan bahwa mantan wartawan itu tak masuk dalam kriteria Pasal 21 KUHAP itu. “Belum ditahan, penahanan tergantung kebutuhan penyidik. Dari pengamatan kami, dua hari diperiksa sangat kooperatif, hadir tepat waktu dan memberikan penjelasan dengan gamblang,” kata Adi. Meski demikian, Kejati DKI akan mengajukan surat cegah dan tangkal (cekal) bagi perjalanan Dahlan keluar negeri. “Mulai hari ini (kemarin) Kejati meminta melalui Kejagung agar dilakukan pencekalan kepada saudara DI,” katanya. Dahlan menjadi tersangka ke16 dalam kasus ini. Seperti diberitakan sebelumnya, Kejati DKI Jakarta telah menetapkan 15 tersangka atas kasus di PT. PLN ini. Sepuluh di antaranya telah masuk ke tahap penuntutan dan berkas telah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan.

Dahlan sendiri tampak tak lagi tenang seusai menjalani pemeriksaan kemarin. Ini berbeda dengan sikapnya yang santai seusai menjalani pemeriksaan Kamis lalu (5/6). Saat keluar dari Ruang Pidana Khusus Kejati pukul 14.20 WIB, mantan Menteri BUMN itu tak banyak berkomentar. “Kapasitas saya sebagai saksi sudah memberi keterangan, tanya saja ke Pak Jaksa,” kata Dahlan sembari mencoba terus berjalan meninggalkan wartawan. Saat itu, seorang wartawan terjatuh di dekat mobil milik Kepala Kejati DKI M Adi Toegarisman. Dahlan terkejut dan meminta maaf. “Minta maaf, minta maaf,” ujarnya. Selanjutnya, Dahlan justru akan masuk ke mobil milik Adi tersebut. Beruntung, ajudannya mengingatkan bahwa itu mobilnya.“Aduh minta maaf lagi, minta maaf,” ungkap Dahlan.

Wapres Desak PSSI dan Kemenpora Duduk Bersama SAMBUNGAN HALAMAN 1

FIFA .. PSSI berharap pertemuan itu bisa membuahkan solusi sehingga sepak bola Indonesia bisa dibebaskan dari sanksi FIFA. Seperti diketahui, FIFA menjatuhkan sanksi kepada Indonesia per 30 Mei 2015 lalu. Sanksi itu membuat Indonesia diasingkan dari sepak bola internasional.Timnas Indonesia dan klub-klub dari Indonesia tidak diperbolehkan mengikuti turnamen yang diselenggarakan

oleh negara-negara yang bernaung di bawah FIFA. Hingga kini belum jelas kapan sanksi ini dicabut. FIFA baru akan mencabut sanksi itu jika pengelolaan sepak bola di Indonesia kembali diserahkan sepenuhnya kepada PSSI. Sanksi FIFA tidak lepas dari pembekuan PSSI oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga. Tindakan itu dinilai FIFA merupakan sebuah intervensi

pemerintah kepada pengelolaan sepak bola. Padahal, menurut statuta FIFA, pengelolaan sepak bola harus dikelola secara independen oleh asosiasi sepak bola di negara tersebut. Disertakannya FIFA dan AFC, menurut Azwan lantaran PSSI kesulitan berkomunikasi dengan Presiden Jokowi. Padahal, Azwan menilai komunikasi bisa jadi solusi untuk permasalahan sanksi tersebut. “Masalahnya, komunikasinya susah,” pungkasnya. Sebelumnya, Wapres Jusuf Kalla juga meminta pihak Ke-

menpora dan PSSI. Terlebih, pembekuan PSSI sudah mengakibatkan liga nasional dihentikan. “Saya kira pemerintah dan PSSI harus duduk sama-sama menyelesaikan masalah ini.Yang penting sepakbola jalan,” kata Kalla. “Sepak bola bukan hanya prestasi tapi kan hiburan masyarakat. Nanti kalau nggak ada kompetisi dalam negeri, nanti semua orang tidak akan kenal PSSI. Hanya lihat MU saja nanti, atau Barcelona, Chelsea, maupun klub negara Spanyol dan negara lain,” tambahnya. (ant/sin/dtc)

Terbuat dari Kertas Kardus Lipat Antisipasi ... Ide ini muncul saat banyak warga yang terjebak lift ketika terjadi gempa berkekuatan besar 7,8 SR, Sabtu (31/5) pekan lalu. Lebih dari satu jam mereka terperangkap di lift karena aliran listrik yang terputus. Usai insiden gempa itu, pejabat Kementerian Infrastruktur dan pengusaha industri alat berat bertemu untuk membahas upaya penyelamatan

SAMBUNGAN HALAMAN 1 gempa saat berada di dalam lift. Hasil pertemuan itu disepakati untuk membuat toilet dalam lift untuk kondisi darurat gempa. Namun struktur bangunan toilet di dalam lift itu masih dalam perdebatan. Yang menjadi kendala adalah ukuran lift yang tak seragam. Beberapa lift baru ukurannya lebih minimalis, inilah yang menjadi salah satu kendala untuk membuat toilet.

Di Jepang ada sekitar 620 ribu di gedung-gedung areal publik dan perkantoran. Dari jumlah itu, sekitar 20 persen di Tokyo. Pada gempa berkekuatan 7,8 SR pekan lalu, pusat gempa berada di Samudera Pasifik sekitar 900 kilometer (550 mil) selatan Tokyo. Pemerintah memperkirakan gempa berkekuatan cukup besar akan kembali melanda Jepang. Untuk itu secepatnya renovasi lift bisa segera dilakukan untuk meminimalisir dampak gempa. Hampir semua lift di Jepang

Akhirnya, Dahlan diantar ke sedan hitam miliknya. Dahlan kemudian masuk sembari melambaikan tangan ke kamera wartawan. Dalam keterangan tertulisnya yang diterima media, Dahlan mengaku akan mempelajari tentang apa terjadi pada proyek-proyek gardu induk tersebut. “Karena sudah lebih dari tiga tahun saya tidak mengikuti perkembangannya,” kata Dahlan. Dalam keterangan tertulis pada media, Dahlan mengaku siap bertanggung jawab atas kasus itu. “Saya ambil tanggung jawab ini, karena sebagai KPA (Kuasa Pengguna Anggaran) saya memang harus tanggung jawab atas semua proyek itu.Termasuk apa pun yang dilakukan anak buah, semua KPA harus menandatangani surat pernyataan seperti itu dan kini saya harus ambil tanggung jawab itu,” ujar Dahlan dalam keterangan persnya, Jumat (5/6). Bahkan, dia mengaku sempat mengemukakan siap dipenjara karena proyek tersebut. “Kini ternyata saya benar-benar jadi tersangka. Saya harus menerimanya. Hanya saya harus minta maaf kepada istri saya yang dulu melantang keras saya menerima penugasan menjadi Dirut PLN karena hidup kami sudah lebih dari cukup,” kata dia. Soal pemeriksaan di Kejati DKI, Dahlan mengaku banyak ditanya oleh penyidik Kejati DKI Jakarta soal usulan-usulannya untuk menerobos peraturanperaturan yang berlaku. “Saya

FOTO:BM/ANTARA

PEMBUKAAN SEA GAMES SINGAPURA Pemain mementaskan pertunjukan untuk memeriahkan pembukaan Sea Games ke-28 Singapura di National Stadium, Singapura, Jumat (5/ 6). Sea Games ke-28 Singapura mempertandingkan 36 cabang olah raga yang melibatkan sekitar 7.000 atlet dari 11 negara di Asia Tenggara, berlangsung hingga 16 Juni mendatang.

“Saya hanya membacakan hasil, bukan yang memberi opini,” kata Jokowi di Ruang Garuda, Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/6). Dari hasil pemeriksaan 87 entitas pelaporan, BPK mendapat kesimpulan bahwa kualitas Laporan Keuangan Kementerian dan Lembaga (LKKL) 2014 mengalami penurunan dari tahun sebelumnya. Karenanya, BPK memberikan predikatWajarDenganPengecualian(WDP)kepadapemerintahpusat. Jumlah kementerian dan lembaga yang memperoleh opini WajarTanpa Pengecualian (WTP) pun mengalami penurunan. Jika sebelumnya ada 65 kementerian dan lembaga, maka kini berada di angka 62. Sedangkan, kementerian dan lembaga yang mendapat opiniWDP ada 18. Tujuh kementerian dan lembaga yang mendapatkan status disclaimer yakni Badan Informasi Geospasial (BIG), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Ketenagakerjaan, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI), Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indonesia (LPP TVRI) dan Ombudsman RI (ORI). Menanggapihasilpemeriksaan tersebut, Jokowi meminta setiap kementerian dan lembaga untuk dapat berbenah dan mengelola

Obligasi ... Apabila rencana mewajibkan wajib pajak untuk membeli obligasi negara berhasil terwujud, makajenisobligasiyangbisadibeli merupakan jenis obligasi ritel atau surat utang yang bisa dibeli secara perorangan. Namun, menurut Satria, hal tersebut masih dipertimbangkan mengingat intesitas penerbitan obligasi ritel masih jarang. “Nanti kita carikan instrumennya seperti apa, kalau perlu kita buatkan obligasi khusus,” katanya.

SAMBUNGAN HALAMAN 1 Menariknya, lanjut Satria, pemerintahmenjaminsangpembeli obligasi juga akan mendapat nilai bunga (yield) layaknya investor lainnya. Namun mengenai besarannya Ditjen Pajak akan berkonsultasi dengan departemen lain, yakni Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan. “Yield-nya pasti mereka akan dapatkan. Yang pasti ini akan menjadi sumber kekuatan baru untuk ekonomi Indonesia. Itu

efeknya sangat bagus,” katanya. Sebagai gambaran, pemerintah pernah menerbitkan melakukan penerbitan Obligasi Negara Ritel (ORI) seri ORI011 pada Oktober tahun lalu. Pemerintah mematok kupon bunga sebesar 8,50persenuntuksetiapbulannya. Setelahitupemerintahmelalui BankIndonesiaakanmentransfer dana tunai sebesar jumlah pembayarankupondanpokokORI ke agen penjual. Selanjutnya agen penjualakanmengirimkankupon tersebutkerekeningnasabahsetiap tanggaljatuhtempo. Wacana special amnesty pertama kali digulirkan oleh

Direktur Jenderal Pajak (DJP) Sigit Priadi Pramudito. Menurutnya, atas inisiator DPR, pemerintah menargetkan sekitar 10-15 persen dari total uang negara yang digelapkan luar negeri masuk ke dalam kas negara melalui kebijakan ini. “Jadiasaladatebusansekitar1015 persen dari dana yang terparkir di luar negeri bisa mendapat pengampunanpidanaumumdan pidanakhusus.Kamitakakanutakutikduitmerekadarimana,apakah dari illegal logging, illegal fishing, ataupun korupsi. Kecuali mereka melakukan kejahatan narkotika danterorisme,”ujarSigit.(cnn/rdl)

SAMBUNGAN HALAMAN 1 uang rakyat secara transparan dan bertanggung jawab. “Saya ajak seluruh kementerian dan lembaga untuk berbenah, memperbaiki, membangun tata kelola keuangan yang terbuka, transparan dan pempertanggungawabkan uang rakyat dengan sebaik-baiknya,” ujarnya. Presidenmengatakan,apayang dilaporkan BPK harus ditindaklanjuti. Pengawasan internal pemerintah diharapkan dapat memberiperingatandiniterhadap terjadinya penyimpangan dan identifikasi risiko yang terjadi. “Para pimpinan kementerian, lembaga, Pemda lebih nyaman dalam bekerja ketika sistem pengawasaninternalbisabekerjadalam mengawal proses keuangan pembangunan. Dan aparat pengawas dapat memberikan solusi atas berbagai masalah keuangan negara, daerah dan pembangunannasional,”jelasnya. “Saya berharap laporan hasil pemeriksaan BPK ini ditindaklanjuti oleh kementerian lembaga denganmelakukanlangkahnyata, perbaikan sistem akuntabilitas, dan pengelolaan keuangan negara,” tambahnya. Sementara itu Ketua BPK, Harry Azhar Aziz mengatakan, pihaknya menemukan empat permasalahan dalam pemeriksaan LKPP 2014 yang menjadi pengecualian. Keempat masalah itu yakni

pencatatan mutasi Aset Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) senilai Rp 2,78 triliun yang tidak dapat dijelaskan, permasalahan utang kepada pihak ketiga di tiga kementerian dan lembaga sebesar Rp 1,21 triliun yang tidak dapat ditelusuri dan tidak didukung dokumen yang memadai. Lalu permasalahan pada transaksi dan atau saldo yang membentuk Saldo Anggaran Lebih (SAL) senilai Rp 5,14 triliun sehingga penyajian catatan dan fisik SAL tersebut tidak akurat, dan belum adanya mekanisme pengelolaandanpelaporantuntutan hukum yang dimiliki pemerintah. “Empat permasalahan tersebut harus menjadi perhatian pemerintah untuk mengambil langkah-langkah perbaikan agar ke depan tidak menjadi temuan berulang,” ujar Harry. DalamrangkapeningkatankualitaspenyusunanLKPP,pemerintah telahberupayamenindaklanjuti54 dari172rekomendasiBPKatashasil pemeriksaan LKPP tahun 20072013. Selain itu, sebagai bagian dari penerapan akuntansi berbasis akrual, pemerintah telah menyelesaikan penggunaan Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (SPAN) melalui tahapan pilloting dan rollout pada 2015. Harry berharap langkah pemerintahmengenaipenetapan pengakuan pendapatan dan belanja berbasis akrual mulai 1 Januari 2015 dapat meningkatkan keandalan laporan keuangan pemerintah.(dns/cnn/rdl)

10 Kali Gempa, Pembentukan Kubah Lava Tak Seimbang Aktivitas ...

Tebusan 10-15 Persen dari Dana Terparkir

keuntungan pribadi),” jelasnya. Menurut Fahri, di Indonesia seseorang dapat dikategorikan korupsi apabila merugikan orang lain, memperkaya diri, dan merugikan perekonomian negara. “Terlalu luas definisi korupsinya. Kenapa dari dulu saya kritik KPK dan juga kritik Undang-Undangnya. Karena UU yang dipakai KPK itu juga dipakai Kejaksaan,” kata Fahri. “UU tipikor kita ini UU yang paling mudah bagi penegak hukum untuk menjerat orang. Saya tidak membela siapa-siapa. UU Tipikor kita ini dibuat dalam keadaan marah,” katanya. Dahlan sebelumnya juga disebut-sebut akan diperiksa terkait kasus dugaan korupsi pencetakan sawah di Ketapang, Kalimantan Barat, pada 2012 dan 2013. Namun, Kabareskrim Polri Komjen Budi Waseso menyatakan bahwa pihaknya belum memiliki rencana memeriksa Dahlan. “Penyidikan tidak bisa memanfaatkan begitu. Artinya, harus sudah waktunya baru diperiksa, tidak bisa dipaksakan,” kata Budi. Dia mengatakan untuk menentukan apakah sudah waktunya untuk memanggil seorang saksi, diperlukan hasil evaluasi dari penyidik berdasarkan pemeriksaan saksi-saksi dan alat bukti. “Dari saksi yang kami dapat, dihubungkan dengan alat bukti baru untuk ditanyakan ke beliau,” ujarnya. (ant/cnn/kom/vvn)

Hasil Pemeriksaan BPK Langkah untuk Berbenah Tujuh ...

akan secara otomatis berhenti di lantai terdekat saat terjadi gempa. Namun,adabeberapayangmacet di antara lantai-lantai gedung, yang membuat siapa pun yang ada di dalamnya tidak bisa keluar. Desain toilet tersebut antara lain terbuat dari kertas kardus yang bisa dilipat, yang dilengkapi kantung kedap air atau zat peresap. Beberapa lift di Jepang sebenarnya sudah dilengkapi toilet. Namun, fasilitas ini biasanya diperuntukkan bagi para manula. (dbs/kcm/azt)

jawab, bahwa itu karena saya ingin semua proyek bisa berjalan. Saya kemukakan pada pemeriksa bahwa saya tidak tahan menghadapi keluhan rakyat atas kondisi listrik saat itu,” tuturnya. Untuk kepentingan perkara hukum kasus ini, Dahlan mengaku akan kembali mendalami perkembangan terbaru atas proyek tersebut. Itu sebabnya, dia juga meminta izin rekanrekannya di direksi PLN untuk melihat dokumen-dokumen lama. “Karena saya tidak punya satu pun dokumen PLN,” pungkasnya. Di sisi lain, Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah turut angkat bicara seiring ditetapkannya Dahlan sebagai tersangka. Keputusan itu menunjukkan Undang-Undang (UU) Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Indonesia dibuat dengan kemarahan. “Dengan konstruksi UU Tipikor yang dibuat dengan kemarahan, semua berpotensi menjadi tersangka. Saya menduga sebab Pak Dahlan jadi tersangka, karena Pak Dahlan orangnya kreatif. Dan UU Tipikor itu tidak ramah dengan orang kreatif,” kata Fahri kepada wartawan di gedung DPR RI, Jakarta, Jumat (5/6). Dia kemudian membandingkan dengan UU Tipikor yang dimiliki oleh Amerika Serikat. “UU Tipikor kita paling ketat di seluruh dunia. Bayangkan, kalau di AS, definisi korupsi sederhana yaitu public facilities for private gain (fasilitas publik untuk

Sejauh ini 2.731 warga dari 4 desa sudah dievakuasi dari kawasan zona merah yang berada di dekat Gunung Sinabung. Di antaranya dari Desa Gurukinayan, Desa Berastepu, Desa Tigapancur dan Desa Pintubesi. Sementara itu, Kepala Geologi KementerianESDM,Surono,juga menekankan bahwa area 7 kilometer harus steril. “Luncuran awan panas bisa mencapai 7 km. Karena itu 7 km ini dinyatakan daerahsangatbahaya.Masyarakat agar menghindari bantaran saat hujan,” kata Surono, Jumat (5/6). Surono menjelaskan, kemarin terus terjadi pertumbuhan kubah lava yang kondisinya mengkhawatirkan. Hingga berita ini diturunkan, jumlah kubah lava di

SAMBUNGAN HALAMAN 1 puncak Gunung Sinabung mencapai 3,08 juta meter kubik. Kemarin juga sempat terjadi 10 gempa guguran dan guguran mencapai 1.500 meter. Kejadian terakhir pada pukul 11.06 WIB. Ditambahkan Surono, jumlah kejadian guguran saat ini memang meningkat cukup tajam, volume guguran juga bertambah. Pembentukan kubah lava dengan guguran yang tidak seimbang sangat membahayakan. Tidak diketahui secara pasti kapan Gunung Sinabung akan memuntahkan seluruh material yang berada di kubah lava. Dia juga menjelaskan, selain guguran besar yang dapat memicu awan panas, ada pula ancaman lain seperti lahar

dingin. Apalagi hingga saat ini masih kerap terjadi hujan di puncak gunung. “Guguran dan pembentukan kubahlavabelumseimbang,masih banyak pembentukan kubah lava dibandingguguran.Sampaikapan sayatidaktahu,kubahlavainisangat bahaya,”katanya. Dansatgas Tanggap Darurat Erupsi Gunung Sinabung Letkol Infanteri Asep Sukarna menuturkan, 600 prajurit telah disiapkan untuk menangani bencana Gunung Sinabung. “Petugas sudah ada yang berjaga-jaga di posko pengungsian dan posko utama. Selama masa tanggap darurat, petugas akan rutin melakukan patroli di lingkaran zona merah dan menjaga seluruh milik masyarakat yang berada di kawasan tersebut,” kata Sukarna. (ant/vvn/okz)


www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

Kasus BDH Mandek, KPK Lakukan Supervisi SURABAYA (BM) - Berkas kasus dana jasa pungut (japung) yang sudah lima kali ditolak Kejati Jatim, dikabarkan bakal kembali dilimpahkan ke penuntutan Kejati Jatim. Ini dilakukan, setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turun tangan ke penyidik Polda Jatim selaku penangan perkara dan ke Kejati Jatim. Kedatangan KPK belum lama ini, untuk melakukan supervisi atas kasus yang menyeret mantanWalikota Surabaya, Bambang DH sebagai tersangka. Sebelumnya, kasus ini sudah menjebloskan empat pejabat ke sel tahanan.

FOTO:BM/MADJI

Dandeni Herdiana

Kasi Penuntutan Pidsus Kejati Jatim, Dandeni Herdiana menjelaskan, pihaknya memang per-

nah kedatangan tamu dari KPK beberapa waktu lalu. Dalam pertemuan itu, KPK menanyakan penanganan kasus yang sudah ditangani sejak 2011 lalu. “Tanya penanganan saja. Tapi kami sharing juga saat itu,” kata dia. Terkait berkasnya, masih kata Dandeni, pihaknya belum menerima kembali berkas milik Bambang. Terbaru, hanya koordinasi dengan Polda Jatim setelah berkas ditolak untuk kelima kalinya. Jaksa asal Jawa Barat ini memastikan, akan menerima berkas dari penyidik Polda Jatim jika memang

sejumlah petunjuk jaksa sudah dilengkapi pihak penyidik. “Kalau memang sudah dipenuhi (petunjuknya) maka kita terima. Tapi kan belum terpenuhi,” jelasnya. Diketahui, Direktur Penuntutan KPK, Ranu Mihardja mendatangi Kejati Jatim dan Polda Jatim, akhir Mei lalu. KPK melakukan klarifikasi penuntutan soal pengembalian berkas mantan orang nomor satu di Surabaya, itu yang berlangsung berkalikali. “Saya jelaskan saja hasilnya dan apa sebabnya sampai dikembalikan,” tegas Dandeni. Sayangnya Polda belum

memenuhi salah satu poin yang dibutuhkan untuk tersangka Bambang. “Buktinya hanya tandatangan setelah dana cair dan itu tidak cukup,” tandasnya. Sebelumnya, kasus ini sudah menyeret mantan Wakil Ketua DPRD Surabaya Musyafak Rouf dan tiga mantan pejabat pemkot Surabaya. Diantranya Asisten II Pemkot Surabaya, Muklas Udin, Sekretaris Kota Sukamto Hadi dan Bagian Keuangan Purwito, sebagai terpidana. Keempatnya kini sudah bebas. Belakangan, Polda membuka lagi kasus ini dan menetapkan Bambang DH sebagai tersangka. (arn/dra)

Mahasiswa Oklahoma Jualan Jamu di Untag SURABAYA (BM) – Mahasiswa dari Universitas Oklahoma, Amerika Serikat (AS) dan Thailand tampil beda saat datang ke Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, Jumat (5/6). Mereka dandan bak penjual jamu tradisional asal Indonesia. Bukan hanya itu, sebagian dari mahasiswa asing ini juga memperagakan menjual jamu tradisional. Elsie Lee salah satunya, dia mempraktikkan layaknya seorang penjual jamu sesungguhnya dan juga menawarkan jamu-jamu ke peserta yang hadir. “Jamu….jamu…” katanya sambil menawarkan jamu. Seisi ruangan pun melihat ke arahnya karena ingin mencicipi jamu yang dijual. Elsie merasa senang bisa merasakan bagaimana menjadi seorang penjual jamu. Menurut dia, di Indonesia begitu banyak

budaya yang baru dikenalnya. “Setiap negara juga memiliki ciri khas budaya masing-masing. Tapi disini sangat bagus budayanya,” ujar mahasiswa asal Amerika ini. Terkait rasa jamu asli Indonesia di lidah mahasiswa asing ini, Kunchali Uttakut (Donut) mengaku jamu yang diminumnya sangat enak. “Enak. Rasanya segar. Tapi agak aneh sedikit,” ujarnya seusai mencicipi jamu temulawak dalam acara perkenalan budaya ini. Dia juga mengatakan kalau jamu temulawak yang diminumnya ingin dibawa ke Thailand saat pulang nanti. Acara yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris Untag ini bertujuan untuk memperkenalkan budaya tradisional Indonesia. Diantaranya bermain bakiak, bermain dolanan dakon, dan juga mem-

praktikkan berjualan jamu. Ketua Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris, Fitriyah Muanah, mengatakan kalau kegiatan ini bertujuan untuk saling memperkenalkan budaya antar Negara sesuai prodinya. “Setiap tahun kami mengadakan acara ini. Jadi diharapkan mampu memberikan pengetahuan yang bersifat budaya,” ujarnya. Tak hanya itu saja, mereka juga belajar membuat rujak uleg khas Surabaya. Tampak keceriaan diraut wajah mahasiswa asing ini ketika belajar menguleg. Setelah menguleg, satu per satu mahasiswa asing tersebut mencicipi rujak racikannya. (cj1/dra) FOTO: BM/SULUH DWI PRIAMBUDI

JUAL JAMU: Elsie Lee menuangkan jamu ke dalam gelas untuk dicicipi oleh rekan-rekannya.

Cari Guru Berprestasi, 190 Guru Diseleksi SURABAYA (BM) – Seorang guru tidak hanya harus memiliki kompetensi pedagogig (ilmu pendidikan atau pengajaran) dalam proses belajar mengajar, melainkan juga mempunyai kompetensi kepribadian, kompetensi sosial dan kompetensi profesional. Hal itu tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) No 16 tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru. Keempat kompetensi tersebut terintegrasi dalam kinerja guru yang saat ini perannya perlu ditingkatkan kembali. Sebab, sebagian guru cenderung mulai menurun kinerjanya, karena malas mengembangkan diri. “Inilah salah satu penyebab kenapa guru-guru dari Jatim selalu gagal merebut juara umum tingkat nasional dalam ajang guru berprestasi,” kata Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim Saiful Rachman usai membuka acara Seleksi Guru Berprestasi tingkat Jatim di Hotel Oval, Jumat (5/6). Selain itu, lanjut Saiful, tak sedikit kabupaten atau kota yang diberi anggaran untuk melakukan seleksi guru berprestasi tingkat kabupaten maupun kota, namun belum diserap secara optimal. Sehingga, guru-guru yang dikirim dalam seleksi tingkat provinsi bukanlah yang terbaik di bidangnya. Keresahan ini disampaikan mantan Kepala Badan Diklat Jatim itu kepada 190 orang peserta seleksi guru berprestasi tingkat Jatim mulai dari jenjang TK, SD, SMP, SMA dan SMK. Rinciannya, untuk setiap jenjang, kabupaten dan kota mengirimkan satu wakilnya. “Kalau tingkat kabupaten/kota mengadakan seleksi dengan serius sebelum dikirim ke tingkat provinsi, saya yakin seleksi di tingkat provinsi akan menghasilkan guru terbaik di tiap jenjangnya untuk dikirim ke tingkat nasional,” tegas dia. Menurut Saiful, masalah tersebut merupakan hasil evaluasi Dindik Jatim setelah gagal menjadi juara umum guru berprestasi tingkat nasional. Ke depannya,

dualisme

Saling Klaim Pemilik Sah Universitas Tri Tunggal SURABAYA (BM) – Polemik munculnya dua ijazah dari dua Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang memiliki nama sama persis terus berlanjut. Pihak Universitas Tri Tunggal Surabaya (Unitas) Jl Simpang Dukuh 11 mengklaim lembaganya yang asli, bukan Universitas Tri Tunggal Surabaya (UTS) yang berada di Jl Kalijudan 34B. Sekretaris Yayasan Pembina Tri Tunggal Jl Simpang Dukuh, SoeharjonomenjelaskanbilasampaisekarangpihaknyadanYayasan Dharma Cendika masih konflik di Mahkamah Agung (MA). “Kita masihproseshukumdaninibelum incraht (kekuatanhukumtetap). Artinya baik sana (Yayasan Dharma Cendika, red) dan kami belum punya badan hukum. Tapi, kami pastikan bila kami yang benar karena kita adalahYayasan yang sah. Ini buktinya,” kata Soeharjono sembari menunjukkan puluhan berkas pengadilan saat ditemui di ruang pertemuan SMK Nusantara yang juga jadi kampus Unitas, Jumat (5/6). Disinggung soal klaim Unitas merupakan PTS yang sah akan tetapi tidak terdaftar di Pangkalan Data (PD) Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemenristek dan Dikti, malahan yang terdaftar hanya UTS Jl Kalijudan, Soeharjono menuding bila pemerintah dan Kopertislah yang tidak melakukan verifikasi dengan benar. “Kami sudah melobi Kopertis dan pemerintah. Data-data kita sudah lengkap, izin kamilah yang benar. Tidak tahu kok yang salah malah yang diterima Dikti,” tuding Soharjono. Bagaimana dengan temuan Kepolisian Situbondo yang menyebut ijazah atas nama Faqih Fauzi, warga Situbondo, yang dikeluarkan oleh Unitas dianggap palsu? Rektor Unitas Lukman Hakim mengelak. Padahal, ijazah itu berlogo bola dunia dengan nama Unitas, nama rektor hingga tanda tangan rektor pun jelas terpampang. “PTS kami tidak pernah melakukan jual beli ijazah. Ini sudah sesuai dengan tiga falsafah perguruan tinggi yakni pengajaran, penelitian dan pengabdianmasyarakat.Intinyajualbeliitutidakbenar,”kelitLukman Hakim. Yang cukup aneh, Lukman juga tidak memungkiri bila nama dan tanda tangan yang tertera pada ijazah yang dibeli oleh ayah Faqih, Hazizi seharga Rp 20 juta itu adalah miliknya. “Ya kalau ada hal seperti itu (jual beli ijazah, red). Ini sudah diluar jangkauan kami,” ujarnya. Lukman merasa adanya jual beli ijazah di masyarakat hanya upayamenyudutkanUnitas.“Semuasudahtahukalaukita(Yayasan Pembina Tri Tunggal Unitas Jl Simpang Dukuh 11) dan Yayasan Dharma Cendika (UTS, Jl Kalijudan 34 B) sedang konflik internal. Padahal, sekarang kita masih menunggi incraht MA,” jelasnya. Sehingga, baik Unitas maupun UTS mengklaim bila ijazah yang dikeluarkan oleh pihaknya sama-sama sah. Dikonfirmasi terpisah, Kuasa Hukum UTS Jl Kalijudan 34B Mursyid Mudiantoro juga tetap berpegang teguh bila UTS versinya yang benar. “Kalau izin kami dituding tidak benar kok UTS Jl Kalijudan yang ada di PD Dikti. Mahasiswa kami sudah teregister dan terdaftar pada Dikti. Terus setiap kali ada yang mau legalisasi datangnya ke UTS sini (Kalijudan, red). Terus kenapa kok ndak ke sana? (Jl Simpang Dukuh 11, red),” jelasnya. Padahal, lanjut Mursyid, hampir semua legalisasi seringkali ditolak karena tidak dikeluarkan oleh PTS-nya.(cj1/dra)

Kejati Kirim Berkas RW ke Kejagung

Dua Petinggi Kejari Tanjung Perak Dipastikan juga Disanksi

FOTO:BM/IST

Saiful Rachman

dia berharap kabupaten/kota mengadakan seleksi dengan objektif agar guru yang terpilih benar-benar sesuai standar yang diharapkan. Apalagi Jatim merupakan salah satu provinsi terbesar di Indonesia dengan jumlah guru yang cukup besar juga. Kabid Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dindik Jatim, Gatot Gunarso menambahkan, dalam mengadakan seleksi guru berprestasi tingkat kabupaten dan kota pihaknya memberikan anggaran sebesar Rp 20 juta untuk masing-masing daerah. Diakuinya, ada sebagian daerah yang belum melakukan seleksi dengan objektif dan asal menunjuk guru untuk dikirim ke tingkat provinsi. “Guru yang lolos seleksi tingkat provinsi diharapkan menjadi duta Jatim ke tingkat nasional. Dan mereka harus mengemban target meraih juara umum tingkat nasional. Tahun lalu Jatim berada di peringkat kedua,” ungkap Gatot. Karena mengemban target tinggi, kata Gatot, dalam seleksi tingkat Provinsi Jatim pihaknya menggandeng berbagai unsur untuk dijadikan juri. Di antaranya merupakan dosen dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Universitas Negeri Malang (UM), Universita Terbuka, pegawai Dindik Jatim, perwakilan organisasi profesi, dan lain sebagainya.(cj1/dra)

SURABAYA (BM) - Kejati Jatim sudah mengirim dokumen hasil pemeriksaan jaksa RW yang berdinas di Kejari Tanjung Perak ke Kejaksaan Agung. Berkas berisi kesimpulan pemeriksaan itu, terkait dugaan penggelapan barang bukti berupa pengalihan uang dari rekening milik terdakwa Dermawan. Dermawan sendiri adalah terdakwa kasus penggelapan ratusan ribu lembar asbes senilai Rp 4 miliar. Kepala Kejati Jatim, Elvis Jhonny menjelaskan, pihaknya sudah mengusulkan beberapa sanksi sesuai prosedur yang ada ke Kejagung. Itu didapatnya, setelah bidang pengawasan melakukan pemeriksaan dan klarifikasi yang intensif terkait kasus ini. “Sudah. Sudah kami kirim beserta usulannya,” kata Elvis. Lebih lanjut, proses penjatuhan sanksi sepenuhnya diberikan kepada Kejagung. Korps Adhyaksa tertinggi itulah yang nantinya berwenang menjatuhkan sanksi kepada RW. Masih kata Elvis, selain RW dua petinggi

Pihaknya sudah mengusulkan beberapa sanksi sesuai prosedur yang ada ke Kejagung. Itu didapatnya, setelah bidang pengawasan melakukan pemeriksaan dan klarifikasi yang intensif terkait kasus ini.

FOTO:BM/IST

Elvis Jhonny

Kejari Tanjung Perak juga dipastikan akan menerima sanksi. Kasipidum dan Kepala Kejari terkait dinilai lalai dalam melakukan pengawasan terhadap anak buahnya. “Pasti disanksi ya saya rasa. Karena keduanya lalai,” tegas Elvis. RW diketahui menyalahgunakan wewenangnya sekitar dua pekan lalu. RW adalah penuntut umum yang menyidangkan perkara atas nama terdakwa Dermawan di PN

Elvis Jhonny Kepala Kejati Jatim

Surabaya.Dari tangan terdakwa asal Bekasi itu, jaksa mengamankan dua ATM yang salah satunya berisi uang Rp 1,5 miliar. Dari rekening itu, RW diduga mengalihkan isinya setelah meminta pin ke Dermawan. Tak sendiri, RW meminta bantuan RB, tenaga honorer di Kejari Sidoarjo. Namun seiring turunnya pengawasan Kejati Jatim, rekening terdakwa tersebut kembali menerima uang yang diduga sudah dikuras RW. (arn/dra)


9 www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

INDONESIA U-23

KAMBOJA U-23

JADWAL PERTANDINGAN SEA GAMES 2015

(SEA Games 2015)

SABTU, 6 JUNI Indonesia v s Kamboja (siaran langsung SCTV, pukul 19:30 WIB) SELASA, 9 JUNI Indonesia v s Filipina (siaran langsung SCTV, pukul 19:30 WIB) KAMIS, 11 JUNI Singapura v s Indonesia (siaran langsung SCTV, pukul 19:30 WIB)

Tak Boleh Meremehkan Pantang Ulang Kesalahan yang Sama

PORPROV V/2015 BABAK ENAM BESAR MINGGU, 7 JUNI Kota Kediri v s Kabupaten Banyuwangi Kabupaten Pasuruan v s Kabupaten Tulungagung SELASA, 9 JUNI Kabupaten Tulungagung v s Kabupaten Malang Kabupaten Banyuwangi v s Kabupaten Sidoarjo

HASIL PERTANDINGAN PORPROV V/2015 JUMAT, 5 JUNI Kabupaten Malang 1-2 Kabupaten Pasuruan Kabupaten Sidoarjo 1-1 Kota Kediri

SIAP BERI KEMENANGAN: Timnas U23 akan bermain habis habisan saat melawan Kamboja di ajang Sea Games di Singapura, Sabtu (7/6).

1. 2. 3.

KLASEMEN SEMENTARA Grup G Kabupaten Pasuruan 1 1 0 Kabupaten Tulungagung 0 0 0 Kabupaten Malang 1 0 0

0 0 1

2-1 0-0 1-2

3 0 0

1. 2. 3.

GRUP H Kabupaten Sidoarjo 1 0 Kota Kediri 1 0 Kabupaten Banyuwangi 0 0

0 0 0

1-1 1-1 0-0

1 1 0

Kamboja U-23 Indonesia U-23

mainan. The Young Royals memiliki kerja sama tim dan permainan sabar yang ditunjukkan menjadi senjata. Permainan mereka berbeda dengan Myanmar, tapi bisa saja mengejutkan bila tak waspada dan disiplin. Untuk formasi seperti biasa, saya mengandalkan pola 4-1-4-1 atau 4-2-3-1, urai mantan pemain Timnas Indonesia ini. Ada satu pemain yang diwaspadai performanya oleh pelatih Aji. Dia adalah Chan Vatanaka, berposisi sebagai striker dan bisa juga menjadi winger. Saya lihat, ada pemain pengganti. Dia nomor 11, saya pikir dia pasti starting lawan Indone-

0-1 6-0

Indonesia U-23 Kamboja U-23

sia. Dia bagus, katanya. Tapi bukan berarti cuma dia. Seluruh pemain Kamboja kami waspadai. Tapi dia memang cepat, shooting bagus dan bahaya kalau diberi ruang. Dia berani bawa bola, cetus pelatih asal Malang ini. Meski demikian, Aji mengaku tetap yakin target meraih tiga poin pertama tercapai. Sebab, jika mampu mengalahkan Kamboja, Indonesia berpeluang untuk memperbaiki peringkatnya di klasemen Grup A untuk lolos ke babak semifinal dan terus menjaga persaingan dengan tuan rumah Singapura, yang kemarin dikalahkan Myanmar.

Kami yakin mampu meraih kemenangan di laga nanti, tutupnya. (dbs/dek)

Langkah Sidoarjo Tersendat BANYUWANGI (BM) – Peluang tim sepakbola Sidoarjo melaju ke babak semifinal tersendat. Penyebabnya, mereka hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Kota Kediri di Stadion Diponegoro, Jumat (56) malam. Dua gol dari titik putih mewarnai pertandingan ini. Gol penalti pertama dibukukan Kota Delta setelah tangan salah satu pemain Kota Tahu menyentuh bola di kotak terlarang. Juni Kiswanto yang menjadi algojo sukses menaklukan kiper Kota Kediri. SementaragolpenaltikeduadiciptakanolehKotaKedirimelalui Guntur Hikmatiyar. Gol ini terjadi dim penghujung babak kedua setelah pemain Kota Kediri dilanggar bek Sidoarjo. Buyarlah harapan Sidoarjo melenggang mulus ke babak semifinal. Pada pertandingan lain, Kabupaten Pasuruan berpeluang untuk menembus babak semifinal setelah berhasil melibas lawannya Kabupaten Malang dengan skor 2-1, beberapa jam sebelumnya. Dua gol Pasuruan dilesakkan oleh Cahyo Kurnianto dan Ricko Hardiansyah. Sedangkan gol balasan dari Kabupaten Malang dihasilkan lewat Gede Arung. (dek)

PRAKIRAAN PEMAIN INDONESIA U-23 M. Natshir; Syaiful Indra, Hansamu Yama, Manahati Lestusen, Abduh Lestaluhu; Adam Alis, Evan Dimas, Paulo Sitanggang; Ilham Udin, Ahmad Nufiandani, Muchlis Hadi KAMBOJA U-23 Um Sereynoth; Nen Sothearoh, Nub Tola, Soeuy Visal, Ngoy Srin; Tith Dina, Hoy Phallin, Sos Suhana, Chhin Chhoeun; Prak Mony Udom, Keo Sokpheng

Persipura Bubarkan Tim Semua pemain putus kontrak. Tim ini dibubarkan, akan kembali jika sanksi PSSI dicabut oleh Menpora dan BOPI, tegasnya. Benhur dalam momen ini juga mengatakan Menpora Imam Nahrawi dan BOPI harus bertanggung jawab.Ya, tanggung jawab atas kegagalan Boaz Solossa Cs berlaga di babak 16 besar Piala AFC. Menpora dan BOPI harus bertanggung jawab terkait masalah ini. Mereka wajib bertanggung jawab atas gagalnya Persipura main di lanjutan Piala AFC 2015. Itu kuncinya, mereka harus cabut sanksi kepada PSSI, ketusnya. Rudi Maswi sebelumnya sudah menyampaikan masalah persepakbolaan nasional kepada sponsor klubnya, tapi belum mendapat jawaban. Hal ini diakui Rudi sangat menyulitkan mereka untuk bergerak. Kami sudah bicara dengan

para sponsor soal keadaan sepak bola negeri ini. Namun sponsor belum berikan jawaban, kalau mereka kasih jawaban tetap membiyai maka kami bisa berikan gaji pemain dan lainnya, ujar

Rudi. Pada kesempatan tersebut, Rocky Bebena mengatakan pengelola tim Mutiara Hitam memutuskan membubarkan tim untuk menjaga dan melindungi

Persela Lamongan

Persipura dari sanksi FIFA. Hanya skuad yang dibubarkan, (manajemen klub) Persipura tidak. Kami menjaga nama Persipura agar tidak dapat sanksi dari FIFA, jelasnya. (dbs/dek)

Belum Pikirkan Pembinaan Usia Dini LAMONGAN (BM) - Terhentinya aktivitas sepakbola Indonesia membuat Persela Lamongan turut memasang tanda stop. Tidak ada langkah apapun yang dilakukan oleh manajemen Persela. Termasuk melakukan pembinaan untuk usia dini pesepakbola Lamongan. Manajemen Persela belum bersikap terkait masa depan tim di tengah situasi sepakbola nasional yang tak kunjung membaik. Mereka juga belum memikirkan pembinaan usia muda. Belum ada rencana sama sekali, jelas Media Officer Persela Arif Bakhtiar kepada Berita Metro, Jumat (5/6). Dia menyebutkan status tim berjuluk Laskar Joko Tingkir ini vakum hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Seperti diketahui, skuad kebanggaan LA Mania ini telah diliburkan sejak, 21 Mei lalu. Keputusan itu imbas dari batalnya turnamen pra musim yang digagas oleh PT Liga Indonesia (PT LI). Setelah turnamen PT LI batal, kami langsung meliburkan tim. Jadi, boleh dibilang seluruh aktivitas kami berhenti. Termasuk usia muda, kata Arif. Selain itu, kami juga belum membentuk tim Persela U-21. Kan jadwal kompetisi U-21 saat itu juga tidak ada kejelasan, tambahnya. Arif menyatakan manajemen juga belum memiliki rencana apapun terkait potensi pesepakbola di Kota Soto. Sebenarnya, lanjut dia, pembinaan usia dini layak digarap serius. Tapi, sampai sekarang kan situasi sepakbola Indonesia masih belum kondusif. Kami memilih menunggu badai sepakbola mereda dulu, tutupnya. (dek)

BUBAR: Persipura secara resmi di bubarkan timnya oleh manajemen setelah Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membekukan PSSI dan FIFA menjatuhkan sanksi kepada Indonesia.

BM/ANTARA

JAYAPURA (BM) – Konflik sepakbola nasional yang tak kunjung usai membuat skuad Persipura Jayapura dibubarkan oleh manajemen. Semua pemain telah diputus kontrak. Tim kebanggaan publik Papua itu akan kembali jika sanksi PSSI dicabut oleh Menpora dan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tommy Mano, menyatakan membubarkan timnya. Semua ini setelah Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) membekukan PSSI dan FIFA menjatuhkan sanksi kepada Indonesia. Hari ini, jam ini, dan detik ini, tim Persipura Jayapura dibubarkan, kata Benhur, didampingi Sekretaris Umum Rocky Bebena dan Manajer Rudi Maswi saat jumpa pers di Grand Abe Hotel, Kota Jayapura, Papua, Jumat (5/6).

BM/TOVAN BEKA

terhenti. Penyebabnya, Trofeo Malang 2015 tidak ada tandatanda jadi digelar. Alhasil, masa libur Persebaya pun menjadi le-

VAKUM: Ibnu Graham (kanan) saat memantau pemain Persebaya latihan di lapangan Brigif 1 Marinir Sidoarjo beberapa waktu lalu. Persebaya akan mengistirahatkan pemainnya setelah batalnya Trofeo Malang 2015.

bih panjang. Menurut rencana, Trofeo Malang 2015 yang dibidani tim Laga FC digeber, Minggu (7/6). Turnamen ini sejatinya digeber untuk mengisi kekosongan sekaligus launching tim berjuluk Elang Oranye tersebut. Namun, hingga kini belum ada kepastian jadi digelar atau tidak. Kalau untuk trofeo yang katanya lawan Arema Cronus dan Laga FC belum ada konfirmasi. Sepertinya batal, Mas. Sampai sekarang belum ada kabar lagi dari manajemen maupun pihak penyelenggara, jelas pelatih Persebaya Ibnu Grahan, Jumat (5/6). Dia mengaku kecewa dengan tidak adanya kepastian turnamen tersebut. Padahal, even ini bisa menjaga eksistensi klubklub. Sebab, selain Persebaya

dan Laga FC, turnamen ini turut diramaikan Arema Cronus. Kalau seperti ini (batal, red) ya melanjutkan keputusan awal dari manajemen. Jadi, kami sekarang lanjut istirahat dulu, keluh Ibnu. Pelatih berlisensi A AFC ini memaparkan belum ada arahan untuk mengikuti jejak Arema maupun beberapa klub yang masih aktif melakoni pertandingan uji coba. Untuk diketahui, selain Singo Edan ada juga tim Bali United Pusam yang kerap menggelar uji coba. Keduanya bahkan dijadwalkan menjalani pertandingan, Sabtu (13/6) mendatang. Kamimenungguperintahmanajemen.Sampaisekarangbelum ada instruksi lagi. Selain itu, Pak Gede (owner Persebaya Gede Widiade, red) masih disibukkan

dengan tugas negara sebagai manajer Timnas Indonesia U-23 di SEA Games, ungkap Ibnu. Sementara itu, belum adanya kepastian gelaran trofeo di Malang dibenarkan Sekretaris Tim Persebaya Rahmad Sumanjaya. Dia mengakui tidak ada update dari panitia hingga kini. Terakhir kontak dari panitia, fixed 7 Juni, di Stadion Gajayana malang. Bahkan, sudah ada aturan kostum, kick off seperti biasa. Setelah itu blas (tidak sama sekali, red). Tidak ada update lagi, bebernya. Rahmad juga menegaskan Bajul Ijo dalam posisi menunggu kepastian dari penyelenggara. Ya nggak bisa kami menekan panitia untuk kepastian. Kami apa kata panitia saja. Acara lanjut kami ikut, tidak lanjut, ya tidak masalah, tandasnya. (dek)

BM/TOVAN BEKA

Trofeo Batal, Persebaya Perpanjang Istirahat SURABAYA (BM) - Denyut napas Persebaya Surabaya menghadapi sepakbola Indonesia yang vakum benar-benar

1 1 0

Porprov V/2015 sipasi permainan dari Kamboja. Dia mengaku sudah memiliki gambaran permainan anak asuh Lee Ta-hoon, yang sebelumnya menundukkan Filipina 3-1. Kamboja berkembang pesat, apalagi mereka mampu mengalahkan Filipina di laga perdana. Namun kami yakin, kami bisa meraih kemenangan di laga besok, tegasnya. Menurut penilaian Aji, Kamboja tidak mengandalkan satu atau dua pemain saja dalam per-

HEAD TO HEAD 9 Desember 2013 7 November 2011

BM/ANTARA

SINGAPURA (BM) – Mau tidak mau, Timnas Indonesia U23 wajib memenangkan laga kedua Grup A melawan Kamboja U-23 di SEA Games 2015. Hanya tiga poin yang mampu menjaga peluang Indonesia lolos ke babak semifinal. Tim Merah Putih juga dilarang melakukan kesalahan yang sama seperti laga perdana. Di laga perdana, Indonesia harus mengakui keunggulan Myanmar dengan skor 2-4. Untuk itu, Evan Dimas dkk harus bisa merebut kemenangan atas Kamboja di Stadion Jalan Besar, Kallang, malam ini (siaran langsung SCTV, pukul 19:00 WIB). Jika Indonesia kembali kalah, maka peluang ke babak selanjutnya praktis habis. Saat laga melawan Myanmar, saya akui banyak antisipasi pemain kurang tepar, seperti dalam man to man marking, bola mati, maupun tendangan bebas. Jangan sampai gol-gol Myanmar terjadi lagi saat melawan Kamboja, jelas pelatih Indonesia U23 Aji Santoso seperti dikutip dari laman PSSI, Jumat (5/6). Hari ini (kemarin, red) kami tidak latihan agar fokus melawan Kamboja karena mereka tak boleh diremehkan. Kekalahan dari Myanmar menjadi pelajaran berharga bagi anak-anak. Meski faktor sejarah pertemuan lebih unggul Indonesia, bukan berarti anak-anak bermain dengan perasaan jumawa, lanjutnya. Aji menuntut skuad Garuda Muda sigap untuk menganti-

BELUM KEPIKIRAN: Persela belum ada rencana untuk pembinaan usia muda kedepan.


10 METRO SPORT

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

JUVENTUS

BARCELONA

(Final Liga Champions)

Barca Diunggulkan Menang Telak Chiellini Cedera, Lini Belakang Juve Keropos BERLIN (BM) – Panggung ‘treble winners’ layak disematkan pada final Liga Champions musim ini yang mempertemukan Juventus vs Barcelona di Olympiastadion Berlin, Minggu (7/6) dinihari WIB. Juve dan Barca sudah memenangkan dua trofi domestik musim ini sebelum melakoni laga akbar final Liga Champions. Maka siapa pun yang keluar sebagai pemenang di laga final Liga Champions, berhak menyandang status treble winners. Juventus punya sedikit kendala karena beberapa pemain kunci mereka terpaksa absen karena cedera. Giorgio Chiellini harus absen karena cedera betis. Sebelumnya, skuad Juve sudah kehilangan Martin Caceres karena masalah engkel. Keropos di lini belakang bisa jadi permasalahan utama Juve. Andrea Barzagli kondisinya juga diragukan meski kemungkinan tetap dipasang sebagai starter menemani Bonucci di jantung pertahanan dalam skema 4-3-

LIVE SCTV MINGGU (7/6) PKL.01:45 WIB

1-2 yang jadi favorit Allegri. Andrea Pirlo tetap jadi kekuatan utama Juve di tengah, dengan ditemani Marchisio, Pogba dan Vidal. Sementara di

lini serang, duet Carlos Tevez dan Alvaro Morata menjadi favorit. Sebaliknya Barcelona tak memiliki masalah berarti, selain cedera yang menimpa Andres Iniesta. Meski begitu, besar kemungkinan Iniesta dalam kondisi fit untuk tampil sebagai starter.

Tak ada pemain Barca yang didera cedera. Enrique bisa menampilkan skuad yang sama ketika memenangkan trofi Copa del Rey. Marc-Andre ter Stegen bakal tetap mengawal gawang Barca dengan duet Pique dan Masche-

ranodijantungpertahanan.Dilini depan,triomaut‘MSN’ Lionel Messi, Luis SuarezdanNeymarbakal tetap jadi andalan. Jika semuanya berjalan mulus, besar kemungkinan Xavi akan diturunkan sebagai penghormatan di laga te-

rakhirnya. Musim depan, Xavi sudah sepakat untuk pindah ke klub Qatar, Al-Sadd. Ini laga final ke-7 yang mempertemukan tim Italia dengan Spanyol. Dalam periode terse-

9 FAKTA JELANG LAGA Barcelona di Liga Champions musim ini mencatatkan delapan gol di 15 menit terakhir laga. Juventus tim yang paling sering kebobolan lewat sepak pojok di Liga Champions musim ini.

ISTIMEWA

TRIO MAUT : Mengemas total 120 gol sepanjang musim, trio maut ‘MSN’, Messi, Suarez dan Neymar diprediksi bakal mudah menjebol gawang Juve di final Liga Champions, Minggu (7/6) dinihari WIB di Berlin.

Striker Juve, Alvaro Morata mencetak empat golnya musim ini di enam laga terakhirnya. Striker Barcelona, Neymar mencetak sembilan gol di satu musim Liga Champions. Lionel Messi mencetak 77 gol di Liga Champions sepanjang karirnya dari 98 laga. Messi selalu mencetak gol di dua laga final Liga Champions sepanjang karirnya, 2009 dan 2011. Kiper Juve, Gianluigi Buffon belum pernah saling berhadapan dengan Messi di laga resmi. Pelatih Juve, Allegri hanya menang sekali dari delapan laga lawan Barcelona di Liga Champions. Pelatih Barca, Luis Enrique tiga kali lawan Juve sebagai manajer. Sekali kalah, sekali imbang di Serie A, serta kalah di Coppa Italia.

LIMA LAGA TERAKHIR JUVENTUS 14-05-2015 16-05-2015 21-05-2015 23-05-2015 30-05-2015

PRAKIRAAN PEMAIN JUVENTUS (4-3-1-2) Buffon; Evra, Barzagli, Bonucci, Lichtsteiner; Marchisio, Pirlo, Pogba; Vidal; Tevez, Morata.

Real Madrid Inter Milan Juventus Juventus Hellas Verona

1 1 2 3 2

-

1 2 1 1 2

Juventus Juventus Lazio Napoli Juventus

LIMA LAGA TERAKHIR BARCELONA HEAD TO HEAD

BARCELONA (4-3-3) Stegen; Alba, Mascherano, Pique, Alves; Iniesta, Busquets, Rakitic; Neymar, Suarez, Messi.

22-04-2003 09-04-2003

Barcelona 1 – 2 Juventus Juventus 1 - 1 Barcelona

09-05-2015 13-05-2015 18-05-2015 23-05-2015 31-05-2015

SURABAYA (BM) – Sesumbar meng-KO Daud Yordan dilontarkan Maxwel Awuku. Petinju asal Ghana ini berjanji me-

menangkan pertarungan dalam perebutan gelar di DBL Arena, Sabtu (6/6) malam pukul 2200 WIB.

Awuku berjanji tidak akan memberikan kesempatan kepada Daud yang merupakan pemegang sabuk WBO Asia Pa-

BM/DIAN DEKA

IMBANG : Daud Yordan (kiri) dan Maxwel Awuku (kanan) usai sesi timbang badan, Jumat (5/6). Kedua petinju sama-sama berbobot 60,5 kg. Pertarungan Sabtu (6/6) malam WIB diprediksi berlangsung seru.

sific. “Saya tidak akan berikan kesempatan kepada Daud untuk menang kali ini,” koarnya usai sesi timbang badan di Hotel Alana, Jumat (5/6). Kedua petinju ini sama-sama berbobot 60,5 kg saat penimbangan badan dilakukan oleh keduanya. Dia menyatakan tidak sabar beradu pukulan dengan petinju andalan Indonesia berjuluk Cino tersebut. Bahkan, Awuku sangat menunggu pertarungan tersebut dengan jalan berlatih secara keras selama tiga bulan untuk dapat memperbaiki penampilannya di atas ring. Kendati berkoar sanggup mengkanvaskan Cino, Awuku tidak dapat menjanjikan pada ronde keberapa KO itu terjadi. Awuku yang sudah 43 kali naik ring ini akan mempergunakan segala kekuatannya agar pertandingan yang direncanakan selama 12 ronde tersebut dapat segera diakhiri. “Secepatnya kalau bisa menumbangkan Daud, tapi itu nanti tergantung kondisi di ring,” ungkap petinju bergaya south-

paw ini. Sementara itu, Manajer Maxwel Awuku, Samir Captain mengatakan laga harus berjalan dengan fair untuk dapat menyuguhkan permainan kelas dunia yang enak ditonton. “Petinju saya sangat menjunjung sportivitas. Bila dirinya menyerah kalah akan dilakukan dengan besar hati. Namun bila menang juga tidak akan jumawa,” katanya. Pada kesempatan yang sama, salah satu promotor pertarungan ini Raja Sapta Oktohari menegaskan jika pertarungan tingkat dunia ini sangat ditunggu penggila tinju Tanah Air. Dia menilai pertarungan ini sangat bergengsi lantaran kedua petinju sama-sama berusaha menjaga nama baik negara asalnya masing-masing. “Saya jamin pertarungan ini lebih seru dari laga Manny Pacquiao melawan Floyd Mayweather Jr, beberapa waktu lalu. Daud dan Awuku akan menampilkan aksi pertarungan terbaiknya,” tegas Raja Sapta Oktohari. (dek/azt)

Berkuda Diharap Jadi Pembuka Emas SINGAPURA (BM) – Kontingen berkuda Indonesia diharapkan mampu menjadi pembuka untuk mendapatkan medali emas pada kejuaraan SEA Games 2015 di Singapura karena Indonesia hingga Jumat pagi baru mengumpulkan tiga perunggu dari renang indah. Koordinator Cabang Olahraga Akurasi Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima), M Asyik di Singapura, Jumat (5/6) mengatakan bahwa

peluang Indonesia untuk merebut emas pada cabang olahraga itu cukup besar karena persiapan untuk menghadapi kejuaraan tersebut cukup bagus. “Kami berharap berkuda mampu memecahkan telur medali emas bagi kontingen Indonesia. Peluang sangat terbuka,” katanya. Pada kejuaraan dua tahunan ini, kontingen berkuda Indonesia diperkuat oleh atlet yang telah mempunyai nama besar, di

PEROLEHAN MEDALI SEMENTARA SEA GAMES 2015 SINGAPURA EMAS 7 4 2 1 0 0 -

PERAK 4 1 3 3 3 0 -

PERUNGGU TOTAL 7 18 5 10 7 12 2 6 1 4 3 3 Jumat (5/6) Pukul 22.00 WIB

antaranya Alfaro Manayang, Ferry Hadiyanto, Dewi Kunti Njoto, dan peraih perak Asian Games 2014 Larasati Gading. Asyik mengatakan bahwa peluang Indonesia untuk merebut medali emas berasal dari nomor dressage atau tunggang ISTIMEWA

HARAPAN : Atlet Berkuda Indonesia, Larasati Gading diharapkan menyabet medali emas di SEA Games 2015.

serasi individu serta tim. Khusus untuk individu, nama Larasati Gading dengan kudanyaWallenstein 145 tetap menjadi andalan. Berdasarkan jadwal yang ada, kontingen berkuda Indonesia akan berjuang mengejar medali pada hari ini. Ada empat

atlet yang siap menjalani kualifikasi di SingaporeTurf Club Riding Center. Pada cabang ini Satlak Prima menargetkan minimal mendapatkan dua emas. Perebutan medali emas sendiri baru akan dilakukan pada hari Sabtu (6/6). (ant/azt)

Barcelona B Munchen Atl Madrid Barcelona Athletic Club

2 3 0 2 1

-

0 2 1 2 3

Real Sociedad Barcelona Barcelona Deportivo LC Barcelona

JADWAL PERTANDINGAN

Awuku Janji Pukul KO Daud Yordan

NO NEGARA 1 Singapura 2 Vietnam 3 Thailand 4 Malaysia 5 Filipina 6 Indonesia 7 Brunei 8 Kamboja 9 Laos 10 Myanmar 11 Timor Lesta

but, tim Italia hanya menang dua kali. Tak heran Barcelona tetap jadi favorit untuk menjadi juara Liga Champions musim ini. Diprediksi Barca menang dengan skor 3-1. (dbs/azt)

FINAL LIGA CHAMPIONS 01:45

MINGGU (7/6) WIB Juventus v s Barcelona Live SCTV

LAGA PERSAHABATAN 03:00 04:00 04:15 05:00 06:00 06:15 17:00 19:00 22:00 22:00 23:00 02:00 03:00 17:00 22:30

MINGGU (7/6) WIB Rep Dominika v s Haiti Ekuador v s Panama Kolombia v s Kosta Rika Uruguay v s Guatemala Argentina v s Bolivia Paraguay v s Honduras Mali v s Libya Rep Irlandia v s Inggris Rusia v s Belarusia Serbia v s Azerbaijan Kroasia v s Gibraltar SENIN (8/6) WIB Prancis v s Belgia Brasil v s Meksiko Mesir v s Malawi Ghana v s Togo

lintas arena

Tunggal Putra Indonesia Kandas JAKARTA (BM) – Tunggal putra Indonesia Anthony Ginting gagal melaju ke semifinal BCA Indonesia Open 2015 setelah dikalahkan oleh pemain Jepang Kento Momota dengan skor 13-21 21-16 21-15. Meski demikian, Antony mengaku puas dengan pertandingan yang dilakoninya itu. “Cukup puas ya bisa ngeluarin kemampuan yang saya punya, meski set ketiga ketinggalan terlalu jauh,” kata Anthony seusai pertandingan di Istora Senayan Jakarta, Jumat (5/6). Pada set pertama Anthony bisa mengalahkan peringkat delapan dunia tersebut dengan selisih delapan poin. Namun, di set kedua ia mengaku kalah angin dan pada game ketiga sempat tertinggal jauh hingga 8-0. “Sebenarnya di set ketiga sudah mulai nemu permainannya, tapi ya itu tadi sudah ketinggalan jauh,” kata pemain muda kelahiran 1996 tersebut. Sementara pemain Jepang Kento Momota mengaku sempat kaget dengan kemampuan Anthony di set pertama yang bisa mengalahkannya. “Saya sangat kaget dengan kemampuan lawan di set pertama. Tapi di game kedua saya bisa lebih sabar dan merasa itu bukan seperti pertandingan fisik tapi seperti pertandingan mental,” kata Kento. Kento mengatakan dirinya lebih memiliki banyak pengalaman dibanding Anthony yang baru pertama kali turun di kejuaraan super series premier. “Saya lebih punya pengalaman dibanding dia. Cuma kelemahannya dia belum terlalu banyak main di super series, dia harus lebih banyak main di super series,” kata Kento. Dengan hasil ini, seluruh pemain muda Indonesia yang berlaga melalui kualifikasi gagal di babak perempat final. Perwakilan Indonesia yang tersisa hanya tinggal pemain senior di ganda putri Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, dan ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. (ant/azt)


KOTA PROBOLINGGO 11

BERITA METRO www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

Bantah Ditunggangi Provokator

Jelang Ramadan, Harga Ikan Stabil

STABIL: Tampak aktivitas menurunkan ikan di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Mayangan, Kota Probolinggo. Harga ikan masih tergolong stabil, meski mendekati Bulan Ramadan.

berbeda, menurut Arifin, salah seorang warga yang berkunjung

ke rumah Hj Ropik yang juga pengepul ikan dan udang di jalan

lingkar utara mengatakan, harga ikan untuk saat ini di kisaran Rp

20 ribu hingga Rp 21 ribu per kg. “Dari harga itu kita jual pada pembeli dengan harga Rp 26 ribu,” kata Arifin. Sejauh ini Arifin melakukan pengiriman rutin pada para pelanggannya di wilayah Tuban, Malang dan Pasuruan. Namun jika ada order banyak dari daerah lain, dirinya juga bersedia mengirimnya. Ada beberapa jenis ikan yang sering dikirim Arifin. Ikan kembung dikirim ke Tuban, ikan Layang dikirim ke Nguling dan Pasuruan. Sementara udang dikirim ke pengecer yang ada di wilayah Kota Probolinggo. Arifin hanya berharap roda perekonomian bisa berjalan dengan baik sehingga pekerjaan yang di tekuninya selama 10 tahun ini tidak sampai lepas karena kekurangan modal. (ard/kur/azt)

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

PROBOLINGGO (BM) – Mendekati datangnya Bulan Ramadan, harga ikan di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Mayangan Kota Probolinggo masih terlihat stabil. Tak heran, kondisi pasar terlihat ramai karena banyaknya pesanan dari luar wilayah Kota Probolinggo. Hasil tangkapan ikan pun lumyaan baik, karena seimbang dengan cuaca yang cerah dan membuat para nelayan mudah mencari ikan dan menghasilkan tangkapan yang banyak. Dalam kesempatan yang

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

Cuaca Cerah, Tangkapan Nelayan Berlimpah

Nurhadi

PROBOLINGGO (BM) - Beberapa hari terakhir, warga Kelurahan Mayangan, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo diterpa isu soal pembentukan komunitas baru yang rencananya dinamakan ‘Komunitas Masyarakat Mayangan Peduli’. Terkait isu yang mengatakan Lurah Mayangan ditunggangi provokator, ditanggapi langsung oleh Lurah Mayangan, Nurhadi yang juga pernah menjabat sebagai salah satu Kasubbid P3KLH Badan

Lingkungan Hidup (BLH) Kota Probolinggo. “Terima kasih pada warga masyarakat yang sudah menyampaikan informasi soal pembentukan komunitas itu. Namun kita harus melihat bahwa tiap orang tak ada yang sempurna. Selama tujuannya baik untuk membangun Mayangan, kenapa gak harus diterapkan,” kata Nurhadi. Sejauh ini, lanjut Nurhadi, ia mempersilakan jika pembentukan komunitas itu didukung masyarakat yang menginginkan kemajuan Mayangan. “Silakan dilanjutkan pembentukan komunitasnya. Tapi jika hanya berpedoman pada rasa takut, saya juga gak bisa apa-apa,” katanya. Sebagai lurah, lanjut Nurhadi, ia hanya menampung aspirasi dan menyampaikan kembali pada masyarakat untuk kebaikan bersama.“InimenjadikanMayanganyang bersih, hijau dengan warga yang makmur,” tandasnya. (ard/fik/azt)

Kota Probolinggo di Apeksi Komwil dan Nasional 2015

PROBOLINGGO (BM) - Mungkin ada yang belum familier dengan istilah Apeksi (Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia). Organisasi ini berdiri pada tahun 2000, yang bertujuan membantu

anggotanya dalam mempercepat pelaksanaan otonomi daerah, dan menciptakan iklim kondusif bagi kerjasama antar-pemerintah daerah. Selain tujuan tersebut, Apeksi juga berperan mem-

APEKSI AMBON: Tari Kentong Rampak dari Kota Probolinggo dalam pawai budaya Apeksi nasional tahun 2015 di Kota Ambon. Nanang Agus Santoso, Kabag Pemerintahan Setda Kota Probolinggo

RAKERNAS: Presiden Joko Widodo ketika membuka Rakernas Apeksi tahun 2015 di Kota Ambon.

FOTO-FOTO: BM/NANANG

Jadi Ajang Promosi Budaya Lokal dan UKM Andalan

perjuangkan kepentingan anggota, dalam Dewan Pertimbangan Otonomi Daerah, guna akselerasi peningkatan kesejahteraan masyarakat, melalui demokrasi, keadilan dan pemerataan yang memperhatikan potensi keanekaragaman daerah. Pada tahun ini, Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Apeksi digelar di Kota Ambon pada tanggal 5 -

10 Mei 2015, yang dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo. Selain Rakernas, kegiatan lainnya adalah penanaman pohon, karnaval budaya, festival budaya nusantara, city tour dan yang banyak mendapat perhatian pengunjung maupun wisatawan adalah Indonesia City Expo 2015 yang bertempat di Lapangan Merdeka, Ambon. Pembukaan Rakernas dilakukan pada 6 Mei 2015 oleh

Presiden Joko Widodo. Dalam Rakernas Apeksi Nasional 2015 ini, Kota Probolinggo turut menjadi peserta dan dihadiri Walikota Probolinggo Hj Rukmini, Wawali HM Suhadak serta Sekda Johny Hariyanto. Acara diawali penerimaan Walikota Hj Rukmini oleh Walikota Ambon, kemudian gala dinner, penanaman pohon, dilanjutkan diskusi panel terkait urusan kewenangan dan pe-

PAWAI: Walikota Hj Rukmini bersama tim kesenian lokal Kota Probolinggo, Klabang Songo dalam pawai budaya Apeksi Komwil di Kota Malang.

nataan daerah bidang kelautan. Saat pawai budaya, Kota Probolinggo menampilkan kesenian tari kentong rampak, yang menggambarkan aktivitas masyarakat menjaga keamanan, kemudian diikuti pejabat Pemkot mengenakan baju khas Madura

KABUPATEN PROBOLINGGO

BERITA METRO www.beritametro.co.id

Musim Giling, Targetkan 1.700 Ton Tebu

Gedung Setda Ditarget Rampung 2016

PROBOLINGGO (BM) - Di musim giling tahun ini, PG Wonolangan Dringu, Kabupaten Probolinggo menarget sebanyak 1.700 ton tebu. Hal ini disampaikan General Manager (GM) PG Wonolangan, Agus Setiono saat dikonfirmasi melalui Bagian Keuangan, Bima, Jumat (5/6). “Musim giling tahun ini, target produksi kita sebanyak 1.700 ton tebu,” tandasnya. Ia menjelaskan, tebu yang digiling PG Wonolangan berasal dari tebu rakyat Probolinggo dan luar daerah seperti Lumajang. Bahkan, tebu yang akan digiling itu kebanyakan dari Lumajang. “Kebanyakan tebu yang kita giling itu banyak dari Lumajang,” terang Bima. Banyaknya tebu dari Lumajang yang akan digiling tersebut, karena lahan tanaman tebu di Probolinggo sangat jarang. Sehingga harus mengambil dari luar daer-

nan gedung utama sudah dilakukan. Termasuk mengalokasikan anggaran untuk pemasangan tiang pancang. “Pembangunan gedung utama memang jauh lebih besar dari gedung sayap yang sudah terbangun sekarang,” katanya. Ia menambahkan, di gedung utama dibangun berbagai ruangan. Salah satunya ruangan bupati dan wakil bupati, serta ruangan Sekda. Tak hanya itu, ruang pertemuan juga akan dibangun di dalamnya. “Intinya semua kebutuhan ruangan sekretariat pasti akan terpenuhi,” imbuh Dewi Korina. Selain itu, pembangunan gedung pemkab juga merupakan program prioritas tahun ini dan tahun mendatang. Gedung tersebut diharapkan bisa cepat selesai dan bisa digunakan. “Jadi upaya pengalokasian anggaran tetap dianggarkan dalam pengajuan anggaran tahun 2016 mendatang,” pungkasnya. (sip/azt)

FOTO:BM/SAIFULLAH

Dilengkapi Ruangan Bupati, Wabup dan Sekda PROBOLINGGO (BM)- Pembangunan gedung Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Probolinggo terus digenjot supaya rampung di tahun 2016. Kepala Bappeda Kabupaten Probolinggo, Dewi Korina, mengatakan, pihaknya memulai pembangunan gedung Setda sekitar dua tahun lalu. Namun ruang gedung tersebut masih belum sempuna 100 persen. “Yang sudah selesai dan ditempati hanya gedung sayap kanan dan kirinya. Untuk gedung utama masih belum selasai untuk pembangunannya,” kata Dewi Korina, Jumat (5/6). Menurutnya, untuk pembangunan gedung utama, Pemkab Probolinggo menargetkan selesai tahun 2016. Untuk menyelesaikannya, juga sudah disiapkan kebutuhan anggaran yang akan diajukan pada RAPBD 2016 mendatang. Tahun 2015 ini pembangu-

lengkap dengan kaos loreng dan udeng batik khas Madura. Sebelum Rakernas Apeksi Nasional di Kota Ambon, Kota Probolinggo juga turut menghadiri Apeksi Komwil di Kota Malang, dengan membawa kesenian lokal Klabang Songo. (adv/ard/fik)

TARGET: Tampak suasana pembangunan gedung Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Probolinggo di Kota Kraksaan yang ditarget tuntas 2016.

PANTAU: Bupati Probolinggo Hj P Tantriana Sari saat memantau pelaksanaan Unas di salah satu SMKN beberapa waktu lalu.

PROBOLINGGO (BM) - Tahun ini, Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Probolinggo memutuskan untuk tidak menggelar tes PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) tingkat SMP, dan SMA/SMK. Seleksi terhadap calon peserta didik, hanya didasarkan kepada nilai Ujian sekolah di masing-masing tingkat pendidikan. Hal itu terungkap usai beberapa pejabat Dispendik menggelar rapat. Kabid Dikmen (Kepala Bidang Pendidikan Menengah) Dispendik Kabupaten Probolinggo, Fathur Rozi mengatakan, berdasarkan pedoman petunjuk teknis Dinas Pendidikan Provinsi Jatim, tes masuk ke jenjang SMP, SMA/SMK negeri tidak dilakukan dengan metode tes tulis. “Apalagi seleksi online, tidak pakai metode itu,” terangnya. Selain nilai ujian sekolah, Dispendik

menerapkan seleksi berdasarkan prestasi non akademik. Seperti di bidang olahraga dan seni. Hal lain yang menjadi salah satu penilaian, adalah jarak tempuh dari rumah calon peserta didik ke sekolah barunya. “Semakin dekat dengan sekolah, potensi untuk diterima semakin besar,” ungkapnya. Seleksi dilakukan 1-4 Juli mendatang dan diumumkan 8 Juli. Menurut Rozi, sekolah bisa saja menggelar tes terhadap calon peserta didik. Namun hal itu berlaku bagi sekolah dengan jumlah pendaftar yang melebihi pagu yang telah ditentukan. “Kalau memang harus tes, pelaksanaannya 6-7 Juli. Soal pagu, acuannya paling tidak satu rombel (rombongan belajar) ada 32 siswa. Rencananya, tahun ajaran baru 2015-2016 efektif dimulai pada 27 Juli mendatang,” terangnya. (wan/sip/azt)

FOTO: BM/DOK

Diseleksi Berdasarkan Nilai Ujian Sekolah

ah. “Di musim giling ini, perusahaan menggunakan sistem bagi hasil dengan petani. Jadi pabrik tidak membeli, melainkan hanya jasa giling,” ungkapnya. Sistem giling yang diterapkan itu dengan prosentase antara 66 persen dan 34 persen. Yakni 66 persen untuk pabrik sedangkan 34 persen untuk petani. Besarnya penerapan system bagi hasil itu berdasarkan ketentuan yang sudah diberlakukan oleh pusat. “Jadi itu sudah menjadi ketentuan,” timpalnya. Bima menguraikan, untuk menjaga tingkat rendemen gula pada tebu, petani diharapkan menjaga kebersihan tebu. Karena kebersihan itu juga akan berpengaruh terhadap rendemen. “Banyak petani yang tidak paham, padahal kebersihan terhadap batang tebu itu berpengaruh terhadap tingkat rendemen,” tukasnya.(ugi/sip/azt)


www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015 0,09% IHSG

5,100

0,1% NIKKEI

20,461

0,3% STI

3,334

0,7% FTSE

6,812

HARGA EMAS 0,2% KLCI

1,745

0,9% DJIA

17,906

0,8% NASDAQ 5,059

0,9%

JUAL (Rp/gr)

S&P500 2,096

501,488

KURS MATA UANG

BELI (Rp/gr)

US$/OZT:

USD

SGD

EUR

AUD

481,429

1,174.55

JUAL: 13.280,00 BELI : 13.260,00

JUAL: 9.856,05 BELI : 9.836,05

JUAL: 14.991,36 BELI : 14.891,36

JUAL: 10.255,25 BELI : 10.175,25

SUMBER: GERAIDINAR

IDR/USD: 13,280

SUMBER:KLIKBCA.COM

BERLAKU 5 JUNI 2015 - SUMBER: IMQ21.COM

Terminal Teluk Lamong Mulai Dilirik Negara China SURABAYA (BM) - Pasca diresmikan Presiden RI, 22 Mei 2015 lalu, Terminal Teluk Lamong mulai dilirik pemerintah China yang dianggap terminal ramah lingkungan pertama di Indonesia dan patut ditiru oleh beberapa negara lainnya termasuk China. Konsulat Jenderal Cina, Yuhong mengatakan, kehadiranTerminal Teluk Lamong suatu bukti bahwa negara Indonesia melalui PT Pelindo III berhasil dalam pengelolaan pelabuhan yang baik dan didukung ramah lingkungan. “Kehadiran Terminal Teluk Lamong ini mampu menarik di negara kami (China) untuk menguatkan perekonomian antarnegara,” tegas Yuhong yang di-

dampingi Dirut Terminal Teluk Lamong Prasetyadi dan Kepala Humas PT Pelindo III Edi Priyanto di Surabaya kemarin. Selain melihat kecanggihan TerminalTeluk Lamong,Yuhong serta rombongan untuk melihat potensi yang dimiliki PT Pelindo III (Persero) lainnya termasuk Gapura Surya Nusantara dan JIIPE (Java Integrated Industrial & Port Estate). “Melalui kunjungan ini kami berharap dapat mempererat hubungan negara Cina dan Indonesia terutama dalam bidang kemaritiman dan perekonomian sehingga bersama membangun perekonomian dunia,” tambah Yuhong. Sementara Prasetyadi me-

FOTO:BM/ALI

TERTARIK: Rombongan dari negara China saat mengunjungi Terminal Teluk Lamong yang menggunakan teknologi tinggi dan ramah lingkungan untuk mengetahui lebih detil guna diterapkan di negaranya.

Penerima Tax Amnesty, WP Harus Beri Data Akurat JAKARTA (BM) - Program tax amnesty (pengampunan pajak) akan diberikan ambang batas (threshold) pelaporan aset WP berbeda dengan aset sebenarnya sebesar 10 persen. Maka dari itu Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan menegaskan, para wajib pajak (WP) yang akan memperoleh pengampunan pajak agar tidak main-main dengan data dan aset yang dilaporkannya. Pemerintah tidak segan-segan mempidanakan WP jika ketahuan melaporkan aset palsu atau pelaporan

aset berbeda dengan aset yang sebenarnya dimiliki. Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Pajak Kemenkeu, Mekar Sari Utama, menegaskan hal itu, saat ditemui di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Jumat (5/6). Jika aset yang dilaporkan nilainya berbeda hingga melebihi 10 persen, pengampunan pajak akan dibatalkan. “Kalau WP melakukan program tax amnesty, nilainya berbeda melebihi 10 persen, maka akan menjadi batal dalam program tersebut

dan jadi subjek yang bisa dilaksanakan tindak pidananya,” ucapnya. Dijelaskan, ambang batas tersebut akan menjadi dorongan kepadaWP untuk tidak bermain-main dalam program pengampunan pajak. Selain itu, WP yang memarkirkan asetnya di luar negeri dan tidak mengikuti program tax amnesty, akan dikenakan tindak pidana. “Jika di kemudian hari ada data dan aset di luar negeri, tetapi tidak mengikuti program tax amnesty, akan dilaksanakan hukuman tindak pidana,” ujarnya. (nis/dra) FOTO:BM/ANTARA

PRODUKSI GITAR

SGS Indonesia Dukung Industri Sepatu dan Kulit Berkualitas

FOTO:BM/IST

DISKUSI: Laboratorium Pengujian, Inspeksi dan Sertifikasi, PT SGS Indonesia melakukan langkah edukasi dengan mengadakan seminar.

kan nama Terminal Teluk Lamong sudah banyak didengar oleh negar-negara lain karena memiliki alat super canggih dan ramah lingkungan sehingga beberapa negara lainnya ingin melihat dan penasaran dengan kehadiran Terminal Teluk Lamong tersebut. “Banyak negara lain termasuk Cina menjadi penasaran dengan TerminalTeluk Lamong ini karena sudah terkenal pelabuhan paling ramah lingkungan. Diharapkan kunjungan negara Cina ini akan mempererat hubungan baik antarkedua negara berbagai sektor khususnya kelautan maupun perekonomian kedua negara ini,” paparnya.(top/dra)

PJB Targetkan Pembangunan Tiga Pembangkit Selesai Secepatnya

Perajin melakukan cek presisi pada gitar listrik buatannya di rumah sekaligus bengkel kerjanya di desa Surat, Mojo, Kediri, Kamis (4/6). Ia mampu menyelesaikan pembuatan sebuah gitar listrik dalam tiga hari yang dijualnya seharga Rp1,5 juta - Rp2,5 juta per buah.

SURABAYA(BM)- Sebagai perusahaan multinasional yang bergerak di bidang Laboratorium Pengujian, Inspeksi dan Sertifikasi, PT SGS Indonesia melakukan langkah edukasi dengan mengadakan seminar. Seminar yang mengambil judul ‘Walking Together to Tackle the Challenges in the Footwear and Leather Industry’ akan digelar di Hotel Santika Surabaya 19 Mei 2015. Seminar yang mendapat dukungan dari Asosiasi Persepatuan Indonesia (APRISINDO) rencanannya dibuka Ali Mas’ud yang juga menjabat Sekretaris APRISINDO Jatim. APRISINDO menyambut baik acara ini sebagai bentuk dukungan terhadap SGS yang merupakan laboratorium uji produk sepatu dan kulit sehingga diharapkan industri sepatu dan kulit lokal dapat bersaing di pasar lokal maupun internasional dalam hal kualitas. Dalam seminar kali ini akan memberikan pengetahuan bagi para pelaku industri sepatu kulit dan industri kulit pada umumnya, bagaimana memilih kulit yang berkualitas, proses manufaktur industri serta jenis-jenis kulit yang berasal dari dalam dan luar negeri. Peserta seminar diharapkan dapat berperan aktif dengan topik yang dibahas dalam seminar yang bersifat diskusi terbuka terutama soal jenis zat kimia berbahaya yang dibatasi serta menghindarinya untuk

nyebutkan, kehadiran Terminal Teluk Lamong sangat siap untuk menerima kapal-kapal besar dan mempersingkat waktu bongkar muat dengan peralatan semi otomatis yang ada. Kesiapan itu dikarenakan didukung peralatan canggih dan ramah lingkungan. “Peralatan canggih yang menawarkan kecepatan dan ketepatan operasional serta kedalaman alur pelayaran yang mencapai -13 LWS menjadi keuntungan tersendiri bagi Teluk Lamong untuk menarik Cina yang sedang menguat perekonomiannya,” papar Prasetyadi Menurutnya, kunjungan Konsulat Jenderal China ke Terminal Teluk Lamong dikarena-

menghasilkan produk yang baik dan berkualitas. Selain itu juga dibahas pula tentang cara mengatasi kontaminasi jamur pada produk serta solusi mengatasi zat kimia Chrome VI pada produk. Mr. Paul Bridge, selaku pembicara dalam seminar nanti merupakan seorang professional yang mempunyai pengalaman yang cukup mumpuni dalam dunia persepatuan dan produk kulit selama lebih dari 30 tahun. Beliau memulai karirnya di perusahaan jajaran merek ternama industry sepatu dan terakhir menduduki posisi senior di perusahaan kulit ternama di dunia, sebelum memutuskan untuk bergabung di SGS guna berkontribusi lebih dalam pengembangan industry sepatu secara global.(ris/dra)

SURABAYA (BM) - Upaya anak Perusahaan Listrik Negara (persero) PT Pembangkit JawaBali (PJB) terus menguatkan pasokan listrik di Jawa-Bali sesuai instruksi pemerintah pusat untuk menambah infrastruktur dan pembangkit listrik di seluruh Indonesia termasuk Jawa Timur dalam lima tahun dengan total tambahan daya 42.000 MW. Dalam memenuhi kebutuhan itu, PT PJB bulan Januari lalu melalui Sekretaris Menteri ESDM Arief Indarto meletakkan batu pertama untuk pembangunan tiga Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) pertama di daerah Bendungan Lodo Agung, Kelurahan Jegu, Kecamatan Lodoyo, Kabupaten Blitar. Plt Direktur Utama PT PJB, Muljo Adji AG mengatakan, pihaknya hanya sebatas pelaksana dari pemerintah pusat dalam pembangunan pembangkit di daerah Blitar tersebut. Sementara pembangunan pembangkit lainnya berada Bendungan Lodo Agung II, Desa Serut, Kecamatan Kanigoro dan di sungai Brantas Desa

FOTO:BM/ALI

Muljo Adji AG

Jugo, Kecamatan Kesamben. Pembangunan yang dimulai tahun ini pihak PT PJB mengeluarkan biaya sebasar Rp 250 miliar. “Dari tiga pembangkit itu PLTA itu akan memiliki berkapasitas 1 miliar KW atau 1 juta MW. Sementara target penyelesaian pembangunan PLTA ini diharapkan rampung 2 tahun kedepan,” terang Muljo di kantor PT PJB di Surabaya kemarin. Muljo menyebutkan, dalam

pembangunan tersebut pihaknya telah menjalin kerjasama dengan Perusahaan Jasa Tirta dan PLN. Lebih lanjut Muljo menambahkan, pembangunan tiga pembangkit karena selama ini, air Sungai Brantas hanya dimanfaatkan untuk pertanian atau mengairi sawah. Dalam memanfatkan aliran sungai Brantas untuk menghasilan energi dan mampu memberi pasokan listrik Jawa–Bali, PT PJB mulai melakukan pembangunan pembangkit tersebut. “Pembangunan pembangkit ini akan mampu menambah daya pasokan listrik Jawa dan Bali, agar tak byar pet atau sering terjadi pemadaman,” paparnya. Meski dimanfaatkan untuk PLTA, namun PJB menjamin tidak menggangu irigasi untuk mengairi sawah. Meski saat ini masih taraf pembangunan, pihaknya mengakui mengalami kendala soal perizinan dalam pembangunan pembangkit tersebut. Kesulitan soal perizinan itu dipastikan akan menghambatan pembangunan pembangkit di daerah Blitar. (top/dra)


www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

Kucurkan Tambahan Dana Rp 1 Triliun

DPR Dorong Proyek Kapal Selam PT PAL SURABAYA (BM) - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Azam Azman Natawijana menegaskan akan mendorong PT PAL Indonesia membangun infrastruktur kapal selam di Indonesia, sehingga akan menjadikan bangsa Indonesia mandiri di bidang maritim. “Langkah nyata yang kita lakukan di DPR untuk mendorong PT PAL, salah satunya memberikan tambahan anggaran pada 2016 nanti sebesar Rp 1 triliun untuk pembangun infrastruktur kapal selam,” ucap Azam, saat menghadiri prosesi pemotongan pelat pertama kapal perang pesanan Filipina, Jumat (5/6). Dikatakannya, untuk penyertaan modal negara dalam membangun infrastruktur kapal selam tahun 2015 sudah disetujui sebesar Rp 1,5 triliun, dan 2016 juga sudah disetujui sebesar Rp 1 triliun. “Anggaran total Rp 2,5 triliun itu digunakan untuk membangun fasilitas pembuatan kapal selam, karena sebelumnya Kementerian Pertahanan itu membeli tiga kapal selam dari perusahan swasta Korea, yang dua dibuat di Korea dan satu dibuat di Indonesia serta diminta untuk membuat fasilitas itu,” paparnya. Ia berharap, ke depan dengan adanya fasilitas yang ada PT PAL Indonesia (persero) mampu membuat atau memproduksi kapal selam sendiri dan tidak ketergantungan dengan negara lain. “Kita harapkan dengan adanya fasilitas yang sudah terbangun, akan berguna pada pembuatan kapal selam selanjutnya, tanpa ketergan-

INLINE story Pemerintah menambah anggaran untuk proyek infrastruktur maritim yang dikerjakan PT PAL. Tambahan itu salah satunya untuk mewujudkan ketangguhan pertahanan maritim Indonesia dengan memproduksi sendiri kapal selam. Jika sistem pertahanan bisa dilakukan mandiri, diharapkan Indonesia tidak lagi tergantung dengan negara lain ketika terbelit persoalan seperti yang pernah terjadi sebelumnya.

FOTO : BM/ANTARA

KAPAL PERANG PESANAN FILIPINA: Dirut PT PAL Indonesia M Firmansyah Arifin (kedua kanan), Wakil Kepala Staff Angkatan Laut Filipina RADM Caesar C Taccad (ketiga kanan) serta Inspektur Jenderal Kementerian Pertahanan Marsdya TNI Ismono Wijayanto (keempat kanan) menekan tombol sebagai tanda Pemotongan Baja Pertama di PT PAL Indonesia Surabaya, Jawa Timur, Jumat (5/6).

tungan dengan negara lain lagi,” tukasnya. Sebelumnya, Direktur Utama PT PAL Indonesia (Persero) Firmansyah Arifin mengatakan pembangunan infrastruktur kapal selam di Indonesia akan mulai dilakukan pada 2016 untuk menindaklanjuti penunjukan perusahaan pelat merah itu dalam memproduksi kapal selam dari Kementerian Pertahanan. “Kami bangun dulu infrastruk-

turnya, sebab kami belum punya dan hanya punya landasannya kapal selam. Dengan adanya infrastruktur, ke depan kami bisa lebih banyak produksi kapal selam,” imbuhnya. Terkait proses pembuatan dua kapal perang pesanan Filipina, PT PAL mengklaim telah mencapai 25 persen dari seluruh bentuk kapal jenis“Strategic SealiftVessel” (SSV). Firmansyah Arifin mengatakan saat ini untuk kapal ke-1 memasuki

tahap prosesi Peletakan Lunas atau “Keel Laying”, dan untuk kapal ke-2 memasuki proses pemotongan plat pertama “Frist Steel Cutting” yang dilakukan di Bengkel Assembly, Divisi Kapal Niaga PT PAL Indonesia. “Apa yang kita kerjakan saat ini sudah mencapai 25 persen, dan untuk peralatan impor yang kita butuhkan sudah ada 80 persen. Insya Allah prosesnya akan tepat waktu dan November 2015 akan kita luncurkan,” ucapnya.

Kapal perang SSV merupakan produk alat utama sistem persenjataan (alutsista) pertama yang berhasil dieskpor ke luar negeri oleh Indonesia. Kapal tersebut didesain dengan panjang 123 meter, lebar 21,8 meter dan mampu mengangkut 500 pasukan serta bobot hingga 10.300 ton, yang dapat melaju selama 30 hari dengan jarak 9.360 mill laut dengan kecepatan maksimal 16 knot. Selain itu, kapal buatan anak negeri ini juga mampu membawa dua helikopter, dan mengangkut kapal “landing craft utility” (LCU), serta tank hingga truk militer. “Kapal dengan teknologi canggih yang mampu dibawa ke lautan dangkal ini sangat cocok untuk negara kepulauan, selain itu kapal ini baik digunakan perang atau nonperang serta dijadikan sebagai Rumah Sakit apung di laut,” tuturnya. (at/epe)

lintas kota

Pupuk Kimia Langka, Warga Beralih ke Organik SIDOARJO (BM) – Kelangkaan pupuk kimia membuat petani yang tergabung dalam Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) “Lestari Mandiri” Desa Lemujut, Kecamatan Krembung, Sidoarjo, beralih ke pupuk organik. Supadi (55), pembina KSM Lestari Mandiri mengungkapkan, terobosan ini dilakukan setelah ikuti Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) di pedesaan. “Tahun ini sulit menemukan pupuk kimia. Makanya kita mencoba membuat pupuk organik bersama anak-anak muda Karang Taruna dari Dusun Besuk dan berhasil,” terangnya, Jumat (5/6). Hasilnya, selain lebih ramah lingkungan karena terbuat dari bakteri, pupuk organik made in Lemujut ini bisa meningkatkan hasil pertanian. “Setidaknya bisa membantu perekonomian para petani. Biasanya pupuk kimia kami membeli seharga Rp 120 ribu per sak dan lebih mahal lagi jika terjadi kelangkaan, sedangkan pupuk organik hanya butuh Rp 20 ribu saja,” sebutnya. (adi/epe)

KPU Ingatkan Persyaratan Jalur Independen SURABAYA (BM) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya mengingatkan kembali kepada masyarakat yang berniat mencalonkan diri sebagai calon walikota dan wakil walikota (cawali-cawawali) dari jalur perseorangan, untuk segera melengkapi syarat-syarat dukungan. Komisioner KPU Divisi Hukum, Pengawasan, SDM, dan Organisasi, Purnomo Satriyo Pringgodigdo, mengatakan berdasarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2/2015 tentang Tahapan, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Kepala Daerah, penyampaian syarat dukungan pasangan

kepala daerah yang maju melalui jalur perseorangan, akan mulai dilaksanakan pada 11 Juni 2015 hingga 15 Juni 2015 mendatang. “Sejak tanggal 11 itu juga, KPU Surabaya juga akan langsung melakukan penelitian jumlah minimal dukungan dan analisis dukungan ganda. Pelaksanaan penelitian dan analisis ini diagendakan berlangsung sampai 18 Juni,” katanya. Menurut dia, KPU Surabaya perlu mengingatkan hal ini kembali karena sudah mulai ada beberapa pihak yang menanyakan hal prosedur dan syarat pencalonan diri melalui jalur perseorangan

kepada KPU Kota Surabaya. Terkait hal itu, Purnomo mengatakan pihaknya akan sangat terbuka untuk memberikan informasi yang dibutuhkan. Selain itu, pihak-pihak yang mencari informasi ke KPU Surabaya terkait prosedur pencalonan melalui jalur perseorangan, Purnomo menganggap hal ini sebagai sesuatu yang baik dan bisa menepis kekhawatiran sejumlah pihak yang sebelumnya yakin bahwa Pilkada Surabaya 2015 kali ini tidak akan diikuti oleh banyak pasangan calon. “Seperti sebelumnya dalam beberapa pertemuan yang kami lakukan, ada yang khawatir pilwali kali ini hanya akan memunculkan pasangan tunggal. Saya rasa hal itu kemungkinan tidak

akan terjadi,” katanya. Mengenai syarat-syarat untuk calon perseorangan, lanjut Purnomo, sudah dijelaskan secara rinci di dalam PKPU 9/2015 tentang Pencalonan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau walikota dan wakil walikota. Hanya saja, lanjut dia, yang membedakannya dari persyaratan pencalonan dari partai politik atau gabungan partai politik, adalah adanya dukungan paling sedikit sebanyak 6,5 persen dari total jumlah penduduk Surabaya. Jumlah dukungan ini harus tersebar di lebih dari 50 persen jumlah kecamatan di Surabaya. (at/epe)

Dikendalikan dari Rutan Medaeng

Edarkan 13 Kg Sabu, Polrestabes Ringkus Aiptu AL SURABAYA (BM) – Anggota Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polrestabes Surabaya mendapat temuan mencengangkan terkait peredaran narkoba jenis sabu di wilayahnya. Kendati jaringan pengedar sudah berulangkali diberangus, namun upaya menjerumuskan masih gencar dilakukan. Termasuk melibatkan personel kepolisian. Temuan itu berawal dari penangkapan wanita berinisial IR yang disergap ketika menjajakan sabu di tempat hiburan malam di kawasan PasarWisata Sedati, Sidoarjo. Ketika dicecar pertanyaan,

petugas mendapat pengakuan jika masih ada sabu lainnya di kamar kos tersangka. Pengakuan itu langsung ditindaklanjuti dengan menggeledah rumah kosnya, tak jauh dari Pasar Wisata. Hasilnya, ditemukan sabu dalam jumlah besar yang ketika ditotal beratnya mencapai 13 kilogram. Selain sabu, petugas juga mendapatkan 22 butir ekstasi, beberapa paket sabu yang sudah siap jual dan alat hisap sabu. Namun bukan itu yang mengejutkan petugas. “Awalnya kami ragu dengan pengakuan IR. Apalagi AL merupakan anggota Satreskrim dan

FOTO:BM/IST

Yan Fitri Halimansyah

berdinas di Polsek Sedati,” terang sumber di Polrestabes Surabaya,

Jumat (5/6). Untuk memudahkan pemeriksaan, IR pun digelandang ke mapolrestabes. Dari hasil pemeriksaan lanjutan itu didapat keterangan jika sabu yang dinominalkan seharga Rp 13 miliar itu, merupakan milik Aiptu AL. Keterangan itu juga diperkuat dengan bukti fisik jika IR yang bekerja di tempat hiburan malam merupakan wanita idaman lain (WIL) AL dengan keberadaan di kamar kos ketika digeledah. Aiptu AL pun diinterogasi untuk mencari tahu asal barang haram tersebut. Dalam pengakuannya, AL menyebut jika sabu itu milik Susi,

seorang bandar wanita yang tengah mendekam di Rumah Tahanan (Rutan) Medaeng. Komisaris Besar Polisi Yan Fitri, Kapolrestabes Surabaya membenarkan penangkapan ini. Sayangnya, dengan alasan masih proses pemeriksaan, dia enggan merinci kasus yang melibatkan oknum polisi tersebut. Apalagi disinyalir jaringan yang sukses menjerat Aiptu AL ini, masih berkeliaran di tempat bebas. “Tersangka lain masih diburu. Jaringan ini diduga melibatkan lebih dari 3 orang lainnya,” tambah sumber di Polrestabes. (dbs/epe)

FOTO : BM/IST

BERHASIL: Supadi menunjukkan penggunaan pupuk organik di lahan sawah miliknya.

Trem Dibangun Tahun Depan SURABAYA(BM)–Kendatikebutuhanakanakses transportasimassalsangatbesardiSurabaya,namun Pemkot harus menunda pengerjaan awal proyek ini setelah Kemenhub menegaskan harus menunggu studi kelayakan yang disusun pusat rampung. Surabaya sebagai kota berwawasan lingkungan tengah menggagas moda transportasi alternatif berupa trem dan monorel. Di antara dua moda tersebut, trem diprediksi lebih dahulu dibangun. Sekretaris Kota (Sekkota) Hendro Gunawan memperkirakanpembangunantrempalinglambat tahun depan. Pihaknya sedang intens rapat dengan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Kementerian Perhubungan (Kemenhub)sertaWorldBankyangmembahastindaklanjut technical assistance yang dilakukan oleh Bappenas. “MoU juga sudah ditandatangani. Tinggal persiapan detail desainnya saja,” kata mantan Kepala Bappeko Surabaya ini, Jumat (5/6). Sebagaimana diketahui, beberapa kota besar memang sedang berlomba-lomba menggalakan AMC. Namun, tidak sedikit yang harus terkendala sehingga proyek pembangunan berlarutlarut. Kendati demikian, Hendro mengaku optimistis proyek trem di Surabaya akan berjalan lancar. (cj1/epe)

Berdayakan Sentra Ikan Bulak

Surabaya Gelar Jambore Batu Akik Nasional SURABAYA (BM) – Pemkot Surabaya menangkap fenomena demam batu akik di masyarakat. Bekerjasama dengan komunitas pecinta batu mulia, pemkot akan menggelarjamborebatuakiktingkat nasional di Sentra Ikan Bulak (SIB), 11-15 Juni mendatang. Puluhan pecinta batu mulia dari berbagai daerah di seluruh Indonesia,sudahmenyatakankesediaannya untuk ikut memeriahkan jambore tersebut. Sekretaris Kota (Sekkota) HendroGunawanmengatakan,kegiatan jambore batu akik ini merupakan salah satu upaya Pemkot

Surabaya untuk memberdayakan ekonomi warga, terutama warga yang ada di sekitar SIB. Termasuk juga untuk mengapresiasi para penghobi batu mulia. “Kami bekerja sama dengan beberapa mitra. Harapannya dengan kegiatan ini, kita bisa berdayakan ekonomimasyarakatsehinggasemua terlibat dalam kegiatan kewirausahaan,” katanya, Jumat (5/6). Terkait pemilihan SIB sebagai lokasi jambore, Hendro menyebut untuk lebih mengoptimalkan fungsi bangunan yang diresmikan sejak 2012 dan menjadi salah satu ikon Surabaya ini.

FOTO:BM/MADJI

Hendro Gunawan

Bila nanti responsnya bagus, jambore ini akan digelar rutin. “Kita ingin berdayakan gedung yangsudahdibangunselainuntuk warga berjualan hasil olahan ikan, jugadisinergikandengankegiatan ekonomi yang salah satunya dengan pemberdayaanekonomi. Kita libatkan semua stake holder termasuk sinergi dengan pedagang di sekitar SIB,” jelasnya. Kegiatan ini juga merupakan awalan dari rencana Pemkot Surabaya untuk menjadikan kawasan Dolly sebagai sentra batu mulia. Pekan lalu, Walikota Tri Rismaharini menegaskan

akan menjadikan kawasan Dolly sebagai sentra batu mulia. Pemkot Surabaya telah mengirimkan beberapa warga di sana untuk belajar batu mulia ke Pacitan dan Kalimantan. “Tidak hanya memberikan tempat jualan, kita juga memberi apresiasi. Karena ini kan selain budaya seni juga hobi masyarakat yang ternyata bisa diberdayakan,” ujar Hendro. Agung dari komunitas pecinta batu mulia, mengapresiasi gagasan Pemkot sebagai bentuk kepedulian dalam menggarap potensi batu mulia untuk pemberdayaan masyarakat. “Ini inisiatif

dari Pemkot Surabaya. Baru Pemkot Surabaya yang bisa menggelar kegiatan seperti ini,” ujarnya. Menurut dia, dengan menggelar jambore batu mulia, sekaligus merupakan upaya untuk mendekatkan batu mulia dengan pariwisata. Ini karena efek dari booming batu mulia ini, juga berkaitan erat dengan sektor pariwisata. Dia mencontohkan, ketika ada pameran batu mulia di Cito pada Mei lalu, jumlah kunjungan di hotel-hotel Surabaya bertambah. “Respon para pecinta batu mulia sangat bagus, tentunya itu kabar bagus juga bagi pariwisata.

Ini malah muncul ide dari temanteman agar nama SIB menjadi Sentra Ikan dan Batu Mulia,” ujarnya. Sementara Eko Gajah, pecinta batu mulia dari Mardika Indonesia yang juga ikut bersinergi dengan Pemkot dalam gelaran jambore ini mengatakan, hingga Jumat (5/6) ini, sudah ada 90-an peserta yang siap ikut serta. Mereka diantaranya berasal dari Aceh, Bengkulu, Papua, Sulawesi, Kalimantan. Untuk peserta dari Jawa tersebar dari kota penghasil batu seperti Pacitan, Kebumen, dan Ponorogo. (cj1/epe)


14 LAMONGAN

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

Kader PKB Kecewa Janji Fadeli

SURGO Siap Bertarung Lawan Incumbent LAMONGAN (BM) – Keyakinan tinggi diusung Suhandoyo-Abdul Ghofur untuk meraih rekomendasi DPP PKB. Dengan tingkat elektabilitas yang terus merangsek naik, pasangan yang mendeklarasikan SURGO sebagai jargon kampanye, kompak mendaftarkan diri sebagai pasangan calon bupati-calon wakil bupati (cabup-cawabup) dari DPC PKB Lamongan, Jumat (5/6). SURGO bahkan jadi pendaftar pertama sejak pendaftaran dibuka (3/6). Saifudin Zuhri, Ketua Panitia Pendaftaran Bacabup-Bacawabup DPC PKB Lamongan, menjelaskan masa pendaftaran hanya berlangsung tiga hari. Jika tidak ada pendaftar lain, SURGO dipastikan jadi pasangan satu-satunya yang diajukan ke DPW PKB Jatim. Sebab syarat

utama pasangan cabupcawabup untuk mendapat rekomendasi dari DPP PKB adalah datang dan mengisi formulir pendaftaran di tingkat DPC. “Hari ini ada dua calon yang mendaftar yaitu Ir H Suhandoyo SP sebagai calon bupati dan H Abdul Ghofur, MBA sebagai cawabup. Yang satu dari PKB dan satunya dari NU yang juga kader PDI Perjuangan,” jelas Saifudin kemarin. Usai mengisi formulir pendaftaran, Suhandoyo mengatakan pasangan SURGO sudah final, tetap solid dan optimis memenangkan Pilbup Lamongan. Dengan meraih dukungan dari seluruh PAC dan Ranting PKB di Lamongan, tidak ada kata surut untuk melawan kandidat lainnya,

FOTO: BM/M ZAENUDDIN

PENDAFTAR PERTAMA: Suhandoyo dan Abdul Ghofur menunjukkan formulir pendaftaran pasangan cabup-cawabup dari PKB yang sudah diisi.

termasuk incumbent, H Fadeli. “Pasangan SURGO sudah final. Sudah dideklarasikan oleh seluruh PAC,PC NU dan Ranting (PKB),” tegas legislator DPRD Jatim tersebut.

Pasokan Elpiji 3 Kg Ditambah LAMONGAN (BM) - Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Lamongan akan menambah stok elpiji kemasan tabung 3 kg jelang Ramadan dan Idul Fitri 2015. “Ini dilakukan dalam rangka stabilisasi harga dan inflasi, yang biasanya terjadi peningkatan permintaan sejumlah komoditi selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri,” ujar Kabag Humas dan Infokom SugengWidodo, Jumat (5/6). Pertamina, sebut Sugeng, sudah berkomitmen untuk menambah pasokan sebesar 8 persen dari pengiriman di waktu normal, yakni dari 63 ribu kg perbulan menjadi 68,4 kg per bulannya. “Penambahan alokasi ini dilakukan selama dua bulan. Yakni selama Juni dan Juli 2015,” imbuh Sugeng. Dia juga menegaskan Pemkab Lamongan siap melakukan Operasi Pasar (OP) mulai 16 Juni hingga 16 Juli mendatang di sejumlah titik. Seperti di Pasar Sidoharjo Kecamatan Lamongan, dan Pasar Blimbing Kecamatan Paciran. Komoditi yang dijual dalam OP itu nantinya adalah beras, minyak goreng, gula pasir dan tepung terigu. Karena itu, Sugeng mengingatkan pelaku usaha untuk tidak melakukan penimbuhan bahan pangan, BBM, maupun Elpiji sambil merujuk pada UU Nomor 7/2014 tentang Perdagangan. “Ada ancaman pidana serius jika itu dilakukan,” tutupnya. (nun/han/zen/epe)

Suhandoyo menambahkan, niat maju sebagai bacabup berdasarkan pada kecintaannya untuk membangun Lamongan yang berpihak pada warga. Secara tersirat, Suhandoyo

menyebut sistem pemerintahan sekarang membuat warga menderita untuk mencapai kesejahteraan. “Sistem pembangunan pemerintahan sekarang lebih terkesan memperkuat pencitraan. Bisa disebut gagal karena tidak berorientasi membangun kesejahteraan masyarakat Lamongan,” sebut Suhandoyo. “Kesenjangan antara warga di pedesaan dengan kota sangat lebar. Begitu juga penyimpangan-penyimpangan anggaran yang berbau korupsi. Rakyat tidak butuh piala atau penghargaan. Rakyat hanya memerlukan kesejahteraan dan perbaikan insfrastruktur untuk peningkatan kesejahteraan,” tambahnya. Suhandoyo juga mengungkap sudahjadisasaranblackcampaign dan adu domba dari pihak-pihak yang ingin mengganggu soliditas

SURGO. Ini dibuktikan dengan pemasangan banner yang bertuliskan‘SEMAR’(SuhandoyoAmar Saifudin) di beberapa wilayah. “Itulah bukti ketidaksiapan calon lawan ketika berhadapan dengan kita dengan mencoba segala cara untuk mengembalikan citra baiknya. Kitasudahtahujikaitu diskenario setelah datang ke kantor DPD PAN Lamongan. Kemarin Pak Amar sudah koordinasi dengan kita dan minta gambar SEMAR diambil,” jelas Suhandoyo yang juga ketua LTMNU Lamongan. Selain itu, peta politik dukungan memang bergeser. Sebagai partai yang punya basis kuat di Lamongan, PKB memang

ada di belakang Fadeli di Pilbup 2010. Namun sepanjang periode pertama kepemimpinan Fadeli, banyak janji yang tidak ditepati yang mencederai kader PKB. Semisal janji untuk membesarkan PKB Lamongan namun dalamperjalanannya justru lebih condong ke Demokrat. Perasaansakithati ini yang membekas hingga kini di massa PKB. Bahkan mayoritas kadernya, tidak menghendaki Fadeli mendaftar cabup dari PKB. Itu terlihat jelas dengan adanya spanduk bertuliskan “MENOLAK PENDAFTAR CABUP-CAWABUP YANG BERKHIANATTERHADAP PKB” di kantor PKB Lamongan.(nun/ han/zen/epe)

Konjen AS Incar Potensi Investasi LAMONGAN(BM)- KepalaBagian PolitikdanEkonomiKonsulatJenderal (Konjen) Amerika Serikat di Surabaya, Brandon C. Possin berkunjung ke Lamongan,Jumat(5/6).Ketikaditerima BupatiHFadelidiruangkerjanya,Brandonmenyatakansangattertarikdengan potensi besar di Lamongan. Ketertarikanitubahkanakanditindaklanjuti dengan mengenalkannya pada investor asal Amerika Serikat. Brandon sempat menanyakan kepada Fadeli tentang prioritas program selama ini.Termasuk mengenai kebijakan investasi dan investor asing yang sudah menanamkan modalnya di Lamongan. “Semoga interaksi ini bisa berlanjut. Konjen di Surabaya memiliki fasilitas untuk menerima kunjungan dari pelajar, semoga bisa dimanfaatkan. Kami juga siap berbagi informasi tentang beasiswa maupun studi Bahasa Inggris ke Amerika

KERJASAMA: Bupati Fadeli menerima buku ensiklopedia dari konjen AS Brandon C Possin dalam kunjungannya ke Lamongan kemarin. FOTO: BM/M ZAENUDDIN

Serikat,” kata Brandon. Brandon juga menyebutkan negaranya jauh lebih ramah dan toleran akan keberagaman.Termasuk bagi pemeluk agama Islam. Dia menyebutkan Islam berkembang sangatcepatdinegaranya.Bahkansaat ini sudah terdata lebih 5 ribu masjid yang berdiri di se-antero Paman Sam. Ditanya dan dipaparkan kondisi sosial politik di Amerika Serikat itu, FadelimengatakanpeningkatanIndeks Pembangunan Manusia (IPM) yang bisa berkorelasi langsung terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat, jadi prioritas utama. Fadeli bahkan meyakinkan jika Lamongan sangat ramah pada investor asing. Indikasinya, sejumlah investor asing sudahmembukausahadiLamongan. Seperti dari Singapura yang mendirikan PT Lamongan Integrated Shorebase. (nun/han/zen/epe)

GRESIK

berita metro www.beritametro.co.id

Pembangunan Stadion Lengis di Jalan Veteran, Bakal Terkendala

Ancaman Bahaya Sutet dan Studi Kelayakan Belum Jelas GRESIK (BM) - Pembangunan StadionLengisdiJalanVeteranDesa SegoroMaduKecamatanKebomas Gresik yang dianggarkan di APBD sebesar Rp 290 miliar bakal temui sejumlah kendala dan hambatan. Selain itu, butuh waktu panjang untuk menuntaskan masalah itu. Salah satunya adalah lokasi stadion kebanggaan Bupati Sambari Halim itu di atasnya ternyata berada di saluran udara tegangan ekstra tinggi (sutet) yang tentunya membahayakan karena ancaman sengatan listrik tegangan tinggi. Ditambah lagi kemacetan juga bakal mengancam Kota Gresik ke depan dengan dibangunnya stadion di jalan yang selama ini jadi langganan macet. Menyoal pembangunan stadion yang tak semulus perencanaannya, Hasanudin Farid Koordinator Biro Hukum

dan Humas Forum Kota (Forkot) Gresik kembali mempertanyakan feasibility study (FS) atau studi kelayakan stadion itu. Alasannya menurut Hasanudin saat Sidang Paripurna FS yang dilakukan anggota DPRD belum menemui kesepakatan dan titik terang. “Dulu kita (Forkot) diundang dalam Sidang Paripurna FS saat itu Ketua DPR-nya Pak Zulfan (Zulfan Hasyim). Hanya saja, belum ada kata sepakat di pembahasan FS itu,” kata Farid. Ia menambahkan, penyebabnya anggota DPRD saat dimintai pendapat akhir tak ada yangmenjawabuntukmemberi masukan dan solusi. Semuanya menjawab dalam hati sehingga sampai sekarang soal FS itu tak jelas tapi pembangunan jalan

FOTO:BM/SUGENG

DIPERTIMBANGKAN: Meski jadi kebanggaan Bupati Sambari Halim Radianto, pembangunan Stadion Lengis di Jalan Veteran terganggu dengan ancaman sutet serta belum pastinya soal studi kelayakannya.

terus,” ungkapnya saat dihubungi via selularnya. Bahkan di Paripurna FS itu

Pengoperasian Bandara di Bawean Terhambat Izin Amdal GRESIK (BM) - Operasional bandara perintis di Bawean, Kabupaten Gresik terancam bakal molor. Hal ini, dikarenakan terkendala perizinan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal), Jumat (5/6). Sampai saat ini, proses perizinan Amdal itu masih terhenti di Pemprov Jatim. Selain itu, Amdal yang sudah diajukan tersebut belum mendapat persetujuan dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Jatim. Saat dikonfirmasi Andy Hendro Wijaya Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Gresik, membenarkan bahwa proses izin Amdal tersebut belum final. “Kita masih menunggu semua masalah selesai sebelum secara resmi bandara perintis itu dioperasikan,” katanya. Sementara itu, masyarakat yang akan menuju ke Pulau Bawean masih menggunakan moda transportasi kapal laut. Namun, kendala yang sering terjadi di moda transportasi itu adalah kondisi cuaca dan PERWAKILAN

gelombang yang tidak bersahabat. “Penyelesaian bandara dari sisi Pemkab Gresik sudah beres. Termasuk masalah pembebasan lahan dan pembangunan beberapa pendukung lainnya. Karena itu, kita harapkan bisa segera dioperasikan untuk kepentingan masyarakat,” tambahnya. Sementara itu, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto besertaWakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf berencana akan meninjau bandara perintis di Pulau Bawean pada Minggu (7/6). Tujuannya, untuk melihat langsung hasil akhir dari pembangunan bandara itu. “Kita semua ingin bandara ini sudah bisa dioperasikan sebelum lebaran. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk keperluan arus mudik 2015 sehingga masyarakat tak kesulitan saat akan mudik atau bepergian ke Bawean,” harapnya. (sgg/nov)

apakah ditolak atau diterima, juga takadakeputusan.Karenasaatitu Ketua DPR Zulfan saat me-

nyampaikanpandanganakhirnya sejumlah dewan tidak ada yang menerima. “Karena saat itu ada banyakpertimbangan.Khususnya ancamansutetyangberadadiatas lahan Stadion Lengis yang lokasinya di jalur nasional terlalu dekat dengan jalan tol,” terangnya. Sementara Sidang Paripurna FSmungkinsatu-satunyapembahasan yang paling unik selama digelarnyasidangyangsamadalam mencarikesepakatansebuahprogram atau kegiatan. Karena usai dibacakanmasalahFSitu,anggota dewan tak diberi waktu membahasnya. Malah wakil rakyat itu disarankan soal itu boleh diterima di benak masing-masing. Hanya saja, masih menurut Hasanudin seorang anggota DPRD dari Fraksi PDI Siti Muafiyah (sekarang Ketua DPC PDIP

Gresik) sempat mempertanyakan FS karena lokasi stadion dianggap tidak tepat karena lahannya di atas sutet dan jalanVeteran sudah terlalu padat sehingga kalau dibangun Stadion Lengis malah semakin bertambah parah kemacetan yang terjadi. Jika, pembangunannya stadion tuntas dan dioperasionalkan dimungkinkan kemacetan akan terjadi. Hal ini karena jalan Veteran selama ini biangnya macet akibat volume kendaraan. “Ke depan bakal terjadi kemacetan parah di tengah-tengah Kota Gresik terlebih lagi dekat dengan jalan tol Romokalisari yang masuk wilayahSurabaya,”kataMuafiyah. Ditambahkan Farid, stadion bukanhanyauntukevensepakbola saja. Misalkan nanti ada hajatan pemerintahatauacarayanglainnya

dengan memakai kembang api sebagai dekorasinya akan rawan terkenakabelsutet. Belumlagijika ada keributan atau malah bentrok antar-suporter yang diwarnai aksi lempar-lemparan bisa jadi kayu ataubatumengenaikabelsutet. Kalau itu semua terjadi, maka sangat mengerikan untuk dibayangkan dampak dari sutet tersebut. Iamenambahkan,JalanVeteranadalahjalannasionalsehingga Pemkab Gresik tak mungkin bisa melakukanrekayasalalulintas.Selain biayayangcukuptinggipemkabjuga takmemilikikewenangan. Dikonfirmasi terpisah Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pemkab Gresik Ir Bambang Isdianto mengakui jika JalanVeteran bakal jadi jalan utama keluar masuknya pengunjung Stadion Lengis. (sgg/uki/nov)

Polisi Reka Sketsa Wajah 2 Mayat di Desa Surowiti GRESIK (BM) – Upaya mengungkapidentitasduamayatyangditemukan di hutan jati Desa Surowiti dalam satu liang lahat itu, Polres Gresik mengumumkan sketsa wajah dua mayat tersebut. Reka sketsa wajah itu bekerjasamadenganUniversitasAirlangga (Unair) Surabaya dan tim DisasterVictimIdentification(DVI)PoldaJatim. “Tingkat akurasinya 75 persen memberikan gambaran sketsa dua mayat yang ditemukan di hutan jati Desa Surowiti Kecamatan Panceng Gresik. Harapan kami, melalui sketsa ini bisa membantu keluarga yang merasakehilangan,”harapKapolresGresik AKBP AdyWibowo, Jumat (5/6). Ady Wibowo juga menjelaskan dari sketsa wajah dua mayat itu ciricirinya untuk yang laki-laki memiliki tinggi badan sekitar 175 centimeter. Sedangkan perempuan tingginya sekitar 160-165 centimeter. “Usia dua mayat berdasarkan

FOTO:BM/SUGENG

DEKATI AKURASI: Kapolres Gresik AKBP Ady Wibowo didampingi Kanit Reskrim AKP Iwan Hari Purnomo saat memerlihatkan reka sketsa wajah 2 mayat yang ditemukan di hutan jati Desa Surowiti.

pemeriksaan tim DVI dengan Unair Surabaya. Mayat yang laki-laki berusia antara 20-27 tahun dan perempuan 25-30 tahun. Ciri-ciri

lainnya yang laki-laki berambut ikal dengan wajah lonjong. Mayat perempuan rambut sebahu dan wajah bulat,” imbuh kapolres.

DiakuiAdyWibowopenemuandua mayat laki-laki dan perempuan yang ditemukan dalam satu liang lahat itu tidakadakaitannyadenganpenemuan tengkorak yang tidak jauh dari lokasi dua mayat itu ditemukan. Dari pengecekanyangdilakukantimDVIdan UnairSurabaya,tengaradugaanadanya mutilasi tak berdasar meski kedua organ kedua mayat itu sudah rusak. “Organ tubuh kedua mayat sudah hancurmulaidariliver,limpamaupun jantungnya. Diperkirakan, kedua mayat tersebut sudah berada di TKP satu hingga satu setengah bulan,” tuturnya. Seperti diberitakan, dua mayat yang ditemukan warga di hutan jati Desa Surowiti Kecamatan Panceng Gresik dalam keadaan tak memakai sehelai kain itu pada 26 Mei lalu. Dua mayat tersebut ditemukan dalam satu liang lahat dengan posisi bertindihan. (sgg/nov)

Lamongan: M. Zainuddin (koord), Thafhanul Fahri Iklan/Langganan: 0857 3233 5005 Gresik: Masduki (koord), Moch. Sugeng Iklan/Langganan: 0821 7997 3350


PASURUAN RAYA 15

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 6 JUNI 2015

KABUPATEN PASURUAN I KOTA PASURUAN

Petugas Kebersihan Butuh Dukungan Warga Menjadikan Kota Pasuruan Kian Bersih dan Rapi

FOTO : BM/AH HABIBI

ANGKUT SAMPAH: Tampak petugas kebersihan sedang mengangkut sampah dan sisa-sisa pasir di jalan ke gerobak sampah. Kerja keras mereka butuh dukungan warga agar Kota Pasuruan kian bersih.

PASURUAN (BM) – Keberadaan petugas kebersihan di Kota Pasuruan kian membuat suasana kota semakin terlihat bersih, indah dan rapi. Di sudut-sudut jalanan tak terlihat lagi sampah berserakan. Sejumlah tempat sampah ditempatkan di beberapa titik strategis. Jenis sampah pun juga dipilah-pilah, dari sampah organik, anorganik hingg sampah plastik sudah disediakan tempatnya. Pantauan Berita Metro (BM), Jumat (5/6), beberapa petugas kebersihan hilir mudik mengangkut sampah, lalu dimasukkan ke dalam gerobak untuk selanjutnya dibawa ke penampungan sampah sementara. Jalan beraspal juga tak luput disapu bersih hingga tak ada sampah sedikit pun yang tersisa. Menurut salah seorang petugas kebersihan, Mukmin (45), dirinya melakukan pekerjaan tersebut karena dirinya senang melihat suasana kota menjadi

Kepala Dispendukcapil Beri Arahan Kepala UPT PASURUAN (BM) - Usai dilantik Bupati Pasuruan, H Irsyad Yusuf, para pejabat eselon III sebagai Kepala UPT Dispendukcapil langsung dikumpulkan oleh Kepala Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan, Drs Sunyono. Mereka diberikan arah dan pembinaan terkait kesiapan pelayanan administrasi kependudukan kepada masyarakat, mulai sarana gedung, IT dan telanpersoneltar yang dibutuhkan. Saat dikonfirmasi Berita Metro (BM), Jumat (5/6), Sunyono mengatakan, untuk pengoperasian UPT di kecamatan, secepatnya harus berjalan. Pasalnya, Kepala UPT sudah dilantik dan mereka sengaja dikumpulkan untuk membahas persiapan secara umum. “Untuk mempersiapkan mereka, kami masih memberikan briefing karena memang UPT ini sesuatu yang baru. Kita memberikan orientasi serta apa yang dibutuhkan mereka untuk menjalankan tugasnya nanti,” ungkap Sunyono saat ditemui usai memberikan arahan kepada para pejabat UPT yang baru

bersih. Selain itu juga sebagai mata pencaharian. Setiap hari, Mukmin bersama rekanrekannya sesama petugas kebersihan bekerja keras memungut sampah, serta menyapu dan mengeruk sisa-sisa tanah yang berasal dari ban kendaraan bermotor dan menempel di jalan. “Tiap hari, selama delapan jam, saya beserta teman-teman membersihkan sampah. Jika masih ditemukan sampah di sepanjang jalan dan sudut-sudut kota, kami berharap agar kesadaran masyarakat juga tumbuh untuk ikut menjaga kebersihan,” kata Mukmin. Lebih lanjut dirinya berharap agar ke depan, kebiasaan membuang sampah sembarangan yang masih dilakukan oleh sebagian warga, bisa dicegah.“Warga kota kamiharapikutmemerangisampah.Disisi lain,kesejahteraanpetugaskebersihanjuga bisa ditingkatkan,” katanya. (bib/an/azt)

Distribusi Paving Ditarget Tuntas Akhir Juli PASURUAN (BM) – Alokasi anggaran pengadaan paving pada tahun 2015 sebesar Rp 4 miliar, mulai dilakukan pendistribusiannya oleh Dinas Cipta Karya Kabupaten Pasuruan. Paving tersebut didistribusikan ke desadesa di wilayah Kabupaten Pasuruan melalui kontraktor pemenang tender. Tiap desa penerima bantuan nilainya bervariatif, mulai Rp 50 juta hingga Rp 100 juta, berdasarkan usulan yang sudah lolos verifikasi di Musrenbang. Kepala Dinas PU Cipta Karya, Misbah Zunib yang dikonfirmasi Berita Metro (BM), Jumat (5/6) lewat telepon seluler mengatakan , program bantuan paving tahun 2015 ini berupa barang. Sedangkan untuk pengerjaan plus material lain seperti pasir koral, semen serta tenaga kerja, ditanggung oleh desa penerima. “Pengadaan barang (paving, red) ditangani pihak ketiga, sedangkan

dilantik. Ia menambahkan, pengoperasian UPT Dispendukcapil memang tinggal menunggu pejabat yang sudah dilantik tersebut. Mereka benar-benar siap dengan tugas yang akan diemban. Apalagi sarana dan prasarana penunjang sudah siap di beberapa kecamatan. “Tempat maupun peralatan, seperti IT sudah disiapkan. Tinggal menempatkan pejabat yang dilantik tersebut pada posisinya dan berorientasi dengan tugas barunya,” jelas pria asal Pandaan ini kepada Berita Metro (BM). Pihak Dispendukcapil punya target, pengoperasian UPT Dispendukcapil tersebut sebelum Ramadan sudah bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat luas. Seperti yang diberitakan, untuk meningkatkan pelayanan administrasi kependudukan, Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan mendirikan UPT. Ada enam UPT yang direalisasikan, yaitu UPT Bangil, Purwosari, Pandaan, Kejayan, Grati dan Gondangwetan. (bib/azt)

PERWAKILAN

pengerjaannya dilakukan secara swadaya,” kata Misbah yang juga mantan Kepala Dinas Pengairan dan Pertambangan ini. Ketikaditanyasiapasajarekananyang ditunjuk Dinas Cipta Karya memengkan tender pengadaan paving tersebut, Misbah mengatakan, dirinya tidak hafal. Ia malah menyarankan Berita Metro (BM) untuk menanyakannya langsung ke PPTK. “Soal rekanan, saya tidak hafal. CobaditanyakansajakePPTK,”jawabnya via telepon seluler. Berdasarkaninformasi,adabeberapa desa di wilayah Prigen sudah mendapat bantuan paving. Pendistribusian paving ditangani CV Oris.Tapi detailnya berapa desa, serta nominal anggarannya, yang tahu pihak Cipta Karya. Terpisah, Agus pelaksana CV Oris yang dikonfirmasi BM mengatakan, pihaknya belum bisa memberikan keterangan. (bib/azt)

LINTAS KOTA

Perempatan Jalan Purut Dilebarkan PASURUAN (BM) – Untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas, utamanya di Simpang Empat Jalan Raya di Purut, Kota Pasuruan, Dinas PU Bina Marga Kota Pasuruan melakukan perbaikan serta pelebaran jalan dengan aspal hotmix. Pasalnya, akses jalan tersebut merupakan pusat arus lalu lintas semua kendaraan, baik kendaraan umum maupun pribadi, serta sepeda motor yang menuju kota maupun sebaliknya. Tak hanya itu, kendaraan besar dari arah Banyuwangi dan sekitarnya yang menuju Surabaya, melintas di jalan tersebut. Maka jika akses jalan tak segera dilakukan perbaikan dan pelebaran, bisa dipastikan interval kemacetan tak bisa dihindari Menurut salah seorang warga, Mahmud (36), saat ditemui Berita Metro (BM), Jumat (5/6), memang kerap terjadi kemacetan di perempatan jalan Purut. “Kepadatan kendaraan diperparah dengan lapisan jalan yang rusak. Warga memang berharap segera dilakukan pelebaran jalan tersebut agar bisa mengurangi kemacetan,” katanya. Data yang diperoleh BM di lapangan menyebutkan, alokasi anggaran untuk pembenahan jalanan di Kota Pasuruan sekitar Rp 196 juta yang bersumber dari APBD. (bib/an/azt)

FOTO : BM/AH HABIBI

PERBAIKAN: Tampak proyek perbaikan dan pelebaran di perempatan Jalan Purut Kota Pasuruan yang mulai dilakukan.

Pasuruan Raya: Ah. Habibi (koord), Mochtar Hartadi Aan Wijayanto; Iklan/Langganan: 0813 3491 7807

OTOMOTIF

JASA

OTOMOTIF

19/05

19/05

05/05

12/05

ADA PROGRAM BUNGA 0% UNTUK TYPE KAWASAKI BAJAJ DAN ER6N, YANG 2 TAK DISC 1 JT LANGSUNG HUB: IVA KAWASAKI URIP SUMOHARJO 47 SBY 085102279375 / 081938562689 09/05

26/05

30/04

KEHILANGAN STNK N 5766 YT, NK 14774356, NM 5162277 A/N DARSANTO

06/06

STNK N 2150 UF, NK 21673512. NM 1173187 A/N ROFI’I

06/06

08/05


16 SABTU, 6 JUNI 2015

ISTIMEWA

www.beritametro.co.id

LAIN: Nuansa dan sajian menu yang lain menjadi daya tarik di kedai ini, seperti memajang barang-barang lama untuk menambah kesan masa lampau.

Angkat Konsep Pasar dan Bangunan Tua, Sajikan Menu Buntut Rempah SURABAYA (BM) - Konsep pasar pada beberapa bahan pokok yang dipajang di beberapa sudut kedai dengan nuansa yang lain menjadi trade mark tersendiri bagi pengelolanya. Demikian juga yang dilakukan di resto ini dengan memajang barangbarang lama yang menambah kesan masa lampau seperti telepon kuno, peralatan makan dari besi. Tiap hari banyak resto bermunculan di kota besar seperti Surabaya. Makanan dan minuman yang disajikan bisa saja sama, namun tiap resto harus punya sesuatu yang beda untuk menarik pengunjung. Pada cita rasa makanannya, bangunannya atau suasananya yang menjadikan beda dengan lainnya.

Salah satu resto baru di Surabaya adalah Kedai Tua Baru, dinamai demikian karena resto ini menempati bangunan tua zaman kolonial di kawasan Tegalsari yang menghadirkan suasana khas. Istilah tua juga merujuk pada konsep pasar yang diangkat diharapkan dapat membangkitkan kenangan generasi sekarang pada masa lalu. Reinaldo Wenas, Direktur Kedai Tua Baru mengatakan, pasar merupakan tempat bertemu pembeli dan penjual yang menjual bahan-bahan pokok kebutuhan sehari-hari termasuk buah dan sayuran. Pasar tempat orang-orang melakukan kegiatan ekonomi yang membuat uang berputar. “Good food begins in a market. Setiap makanan yang enak bisa ditemui di pasar-

pasar tradisional. Konsep itulah yang kami bawa ke sini,” katanya kemarin. Resto ini memajang bumbu dan bahan-bahan makanan secara terbuka sehingga bebas dilihat pengunjung. Mereka juga bisa menyaksikan langsung koki mengolah bahan-bahan sampai menjadi makanan siap saji. “Tamu sebagai pembeli bisa berinteraksi langsung dengan chef yang mengolah makanan pesanan mereka,” ujar Wenas. Kedai Tua Baru menyajikan makanan dan minuman yang memadukan cita rasa Indonesia-Malaysia. Wenas beralasan, cita rasa masakan Indonesia dan Malaysia punya kesamaan namun belum tergarap di Surabaya. “Belum ada resto yang menyajikan

hidangan bercita rasa paduan IndonesiaMalaysia. Karena itu, kami menggarapnya,” ujar Wenas. Resto ini menawarkan bermacam menu lezat dengan harga terjangkau mulai Rp 15 ribu, di antaranya Cumi Sambal, Ikan Cakalang, ataupun Ikan Layang Super. Pengunjung bisa memilih bersantap di area indooratau outdoordi bagian belakang. Tinggal pilih dimana suka. Anak muda mungkin lebih suka memilih outdoor sambil menikmati udara segar. Outdoor ditata dengan atmosfer garden space. Aneka tanaman hijau tumbuh mengelilingi area ini untuk mengimbangi asap rokok yang biasanya dilakukan oleh pengunjung di area terbuka.(nat/dra)

Federal Matic Spesial City Rally Ayo ikuti event seru ini dengan aplikasi City Rally di gadget kamu , daftar dan terima setiap tantangannya saat keliling kota dengan motormu. Acara dilaksanakan tanggal 6 Juni 2015, di Lapangan Lenmarc Mall, Surabaya. Acaranya diantaranya Exciting Challenges,Fun Competition,Top 40 band,Lady’s Bike Wash,Sexy Dancer. Selain itu juga dilakukan undian doorprize berupa Motor, Gadget, Electronic, Helm, Voucher Total Rp 5.000.000, Merchandise Federal Dll. Hadiah : Juara 1 : Rp 10.000.000 + Goodie Bag, Juara 2 : Rp 7.500.000 + Goodiebag, Juara 3 : Rp 5.000.000 + Goodiebag

ISTIMEWA

ISTIMEWA

LENMARC SURABAYA

MASPION SQUARE SURABAYA Workshop Karir “Make Over Your Curricullum Vitae” Bagi para pencari kerja, manfaatkan kesempatan yang satu ini untuk mendapatkan pekerjaan yang berlangsung hari minggu, 7 Juni 2015, di Mastech Maspion Square jalan Ahmad Yani, No. 73, Surabaya.Sesi pertama 10.00 -13.00 dan sesi 2 mulai 14.000 -17.00. Biaya pendaftaran normal : Rp 100.000, Early bird : Rp 75.000,- (s/d 6 Juni 2015), rerbatas untuk 50 Peserta per sesi. Cara pendaftaran : ketik : nama#kota#sesi1/sesi2.

DTC

POTENSI: Tren batu akik dan permata saat ini lagi booming, mulai dari hobi, kolektor maupun sekadar mengikuti saat ini semua tertuju pada tren batu satu ini.

bagai sarana ajang mendatangkan rezeki bagi para perajin dan masyarakat saat melihat potensi pasar sedang berkembang. “Lebih dari 40 tahun, saya men-

genal batu akik atau motif bergambar yang pada zaman dulu belum seperti sekarang tren keberadaannya berkembang dan jadi pasar di kalangan masyarakat awam

hingga pejabat semua menyukai proses hasil bumi sebagai produk tambang dan kini familiar dengan sebutan batu mulia, fosfor, motif bergambar dan permata,” jelasnya, Jumat (5/6). Dulu, lanjut dia, adanya kepemilikan benda akik untuk sekadar koleksi, sekarang berubah menjadi kontes yang dilombakan. Bedanya, saat ini tren batu akik, mulia atau permata menjadi kepuasan bagi pemakainya hingga ke pelosok nusantara. Total koleksi kata Herman, ada ribuan kategori batu bergambar seperti Arwana, kwankong baca buku, binatang anjing, ayam, angka 8, monyet, anggrek, junjung derajat, pura Bali, Pohon Beringin, Jeruk, 12 shio hewan dan masih banyak lagi koleksi unik plus identitas sertifikat keaslian batu. ”Adanya pasar batu nusantara di DTC Mall ini, harapan saya bisa menjadi Anugerah bagi semua

orang. Sebab, di antara koleksi batu juga memperolehnya tidak mudah untuk mendapatkannya pada saat itu,” ujarnya. Dia menambahkan keseluruhan batu unik bergambar dan permata semua didapat dari pulau Jawa. Batu memiliki filosofi dalam kandungan mineral, fosfor yang berusia ribuan tahun yang memunculkan kilau kristal, badar (gambar di luar, red). ”Selain sudah menjadi hobi dan kolektor, batu ini semua saya akan buka harga sesuai dengan nilai taksir kesepakatan yang diinginkan dari sebuah batu cincin ikat titanium, perak dan emas,” terangnya. Semua batu juga sebagian pernah menyabet juara 2 kontes gemstone se-Indonesia di Jakarta tahun 2014, junjung derajat menyabet juara 3 piala Gubernur Jatim dan Tokoh badar dan binatang Kristal.(cj7/dra)

ISTIMEWA

SURABAYA (BM) - Kerajinan batu akik dalam berbagai jenis dan corak. Bahkan, pengunjung dibuat kagum dengan kilauan aneka ragam batu akik yang terpampang di etalase yang sudah disediakan dari 70 lokasi tenan terbagi tiga kelas untuk peminat, pecinta dan penggemar hingga kolektor batu alam yang kian beragam. Tepat pada 9 Juni 2015 nanti, kata Hendro Lie, Koordinator Pusat Batu Permata Surabaya di DTC Mall akan melakukan pembukaan pasar batu akik maupun permata nusantara guna mengakomodir para pedagang dan perajin seSurabaya, Madura, Gresik, Malang, Blitar, Tulungagung, Kediri secara permanen di mall terbesar Surabaya terletak di lantai 4 blok A DTC Mall Surabaya. Penuturan berbeda diungkapkan, pemilik stan Anugerah Gemstone DTC Mall Surabaya, Herman Tjayadi menilai sebuah batu se-

FOTO:BM/MADJI

Ribuan Kategori Siap Ramaikan Pasar Batu Nusantara ROYAL PLAZA SURABAYA The 3rd Exon (Exhibition of Nutrition) 2015 “To be Healthy to be Ideal” Berbagai Event akan digelar di lt UG Royal Plaza, diantaranya konsultasi Gizi Gratis, Talkshow, Cek Darah dan Status gizi, Games Berhadiah, Demo Masak dengan ChefYohanes Isdiyanto, Chef De Partie di INNA Simpang Surabaya, Staf Pengajar di UNAIR, Staf Pengajar di Surabaya Hotel School (SHS), Menu Consultant Unilever Surabaya (2004 – 2005) yang berlangsung pada Minggu, 7 Juni 2015 mulai 10.00-21.00 di Craft Center, Lt. UG, Royal Plaza, Surabaya.

Grand City

TEKNOLOGI: Kemajuan teknologi di usaha percetakan mampu menekan biaya operasional produksi dan waktu yang dibutuhkan, sehingga mampu bersaing.

Surabaya. Kondisi pasar, sebutnya sekitar dua tahun terakhir melambat 6% dari promosi kebutuhan printing indoor maupun outdoor. Saat ini, aplikasi teknologi printing sudah bisa menjangkau pada semua jenis media, seperti di-

pamerkan mesin anajet ini, kemampuan dapat langsung mencetak berdurasi 5 menit dengan spesifikasi dan proses pengepresan untuk merekatkan tinta pada kain atau kaos. “Pasar mesin cetak kami sudah

merambah seluruh wilayah kota besar Indonesia mulai Jayapura, Sorong, Serui, Balikpapan, Jakarta, Bandung, Yogya, Solo, Semarang, Cirebon, Madiun, Malang,” paparnya. Menurutnya, pengaruh peta

politik atau adanya pilkada mendatang juga bagian dari pertumbuhan pasar untuk jangkauan secara keseluruhan. Harus diakui, kebutuhan produksi mesin outdoor 100 meter persegi per jam lebih mendominasi, sedangkan kebutuhan cetak indoor cuma 22 meter persegi per jam menyesuaikan kapasitas produksi permintaan konsumen. Di sisi investasi, lanjut dia kehadiran teknologi ini sebagai daya saing bisnis percetakan seperti kehadiran media digital videotron misalnya, menjadi kebutuhan luar ruangan akan beralih dan beradaptasi. Artinya, pasar premium dan pemilihan produk digital printing juga bergantung pemasang iklan menentukan pilihan pangsa pasar yang diinginkan. “Teknologi, tinta, print head sebagai komponen berpengaruh untuk investasi usaha digital printing,” pungkasnya.(cj7/dra)

ISTIMEWA

SURABAYA (BM) - Biaya tinta merupakan bagian yang signifikan dari total biaya pencetakan dengan beragam harga dan spesifikasi sesuai kebutuhan usaha serta dukungan teknisi penuh berperan menekuni peluang bisnis usaha percetakan. Salah satunya pimpinan gerai Wujud Unggul yang menggelar produk mesin percetakan yang juga sebagai peserta SPE 2015, Tommy Chandra mengatakan, pembelian mesin digital printing dengan format besar ukuran lebar 1,6 panjang 3,2 meter dan ketersidiaan bahan vinyl, stiker dan backlight. “Sarana mesin cetak seperti Flora UV Flat bed (teknologi baru pada bahan baku, acrilic, triplek, kaca, plat logam maupun aluminium) menjadi sarana perlengkapan kebutuhan percetakan di era teknologi saat ini,” ujarnya di lokasi pameran Surabaya Printing Expo 3-6 Juni 2015 di Grand City Mall

FOTO:BM/MADJI

Hadirnya Teknologi Printing Menjawab Kebutuhan Percetakan SURABAYA TOWN SQUARE Bounce The Arena Vol. 2 “1 Vs 1 All Style Hip Hop Dance Battle” Menghadirkan pembicara : Dan Flair Brothers Singapore, Killasmooth Exq. Seven Soulz Indonesia,Crazy G Exq. Inidoensia Krump Indonesia, J Performance : DJ Brendan Singapore yang dilangsungkan pada tanggal 7 Juni 2015 bertempat di Surabaya Town Square (Sutos), Surabaya. Mulai pukul 15.00 -22.00.

THE EMPIRE PALACE SURABAYA Live Concert Duet The Legend : 55 Tahun Karya Yon & Yok Koeswoyo Sejarah panjang 55 Tahun perjalanan musik Yon Koeswoyo & Yok Koeswoyo, maka kami ingin memberikan persembahan special para penggemar Koes Bersaudara & Koes Plus dan menampilkan kembali : Duet The Legend Yon Koeswoyo & Yok Koeswoyo dalam “Konser 55 Tahun Duet The LegendYon Koeswoyo &Yok Koeswoyo” Tanggal: Sabtu, 6 Juni 2015. Beretempat di The Empire palace, Jl. Blauran No. 57 – 75, Surabaya. Berlangsung mulai pukul 18.30-22.30. Hiburan lainnya Klantink, Bplus.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.