HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN
RP 3.500,Iklan/ Langganan: 081216327858
www.beritametro.co.id
RABU, 16 DESEMBER 2015
Hari Juang Kartika ke-70
Defile Alutsista Kodam V Brawijaya ’Diserbu’ Warga SURABAYA (BM) - Defile alat utama sistem persejataan (Alutsista) milik TNI Angkatan Darat meramaikan peringatan Hari Juang Kartika ke-70 tahun 2015 yang digelar di Lapangan Makodam V/ Brawijaya, Selasa (15/12). “Total ada 115 unit Alutsista yang dimiliki TNI AD dan HARI JUANG KARTIKA KE-70: Pasukan TNI AD mengikuti defile pasukan di Makodam V/Brawijaya, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (15/12). Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika Ke-70.
sengaja ditampilkan pada puncak peringatan,” ujar Kepala Penerangan Kodam V/Brawijaya Kolonel Inf Washington Simanjutak ditemui usai Upacara Hari Juang Kartika. Alutsista yang turut memeriahkan di antaranya, dua pucuk MLRS Astros Yonarmed-1/105, dua unit Tarantula Kikavser-3, dua unit Tank AMX 13 Canon Yonkav-3/Tank dan dua unit Tank Scorpion Yonkav-8/K. Kemudian, dua unit Panhard Kikavser-3, dua pucuk Meriam 57 mm S-60 Retrofit Yonarhanudse-8, dan
dua pucuk Meriam 105 mm Yonarmed1/105. Tidak itu saja, terdapat pula unit Rantis Komodo Yonif Mekanis 516/CY, dua unit Anoa Kikavser-3, dua unit Panhard Kikavser-3, dua unit Tarantula Kikavser3, dua unit Tank Scorpion Yonkav-8/K, dua pucuk MLRS AstrosYonarmed-1/105, dua pucuk Mer 105 mm KH 178 Yonarmed 8/ 2/K dan lainnya. Keluarnya beragam persenjataan ini jadi salah satu tontotnan favorit warga yang rela berdesakan. Baca: Defile ... Hal 7
FOTO: BM/ANTARA
Berharap MKD ’Tak Masuk Angin’ Jelang Putusan, Hanya Tujuh Anggota Dukung Setya Disanksi JAKARTA (BM) – Rabu (16/12) hari ini Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) akan mengambil keputusan terkait kasus yang melibatkan Ketua DPR, Setya Novanto. Pengambilan keputusan yang disebut sebagai konsinyering itu akan berlangsung tertutup. “Mekanisme pengambilan putusannya tertutup, tapi pengumuman putusannya terbuka,” kata Ketua MKD Surahman Hidayat di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (15/12). Pengambilan keputusan dilakukan dengan cara masing-masing anggota membacakan pertimbangan hukum dan kesimpulannya di kasus ini. Suara mayoritas akan menjadi putusan, sementara yang minoPeta Awal Jelang ritas menjadi Putusan setya dissenting opinion. “Besok berTotal Anggota MKD: 17 pendapatlah paAnggota Setuju Setya Disanksi: 7 da forumnya,” ucap politikus Rincian: PKS itu. PAN 2 Wakil Ketua Demokrat 2 Nasdem 1 MKD, Junimart Hanura 1 GirsangsebelumPDIP 1 nya menyebut sanksi terhadap Asumsi Dukungan seseorang bisa Tambahan PDIP 1 diakumulasikan. PKS
1
Baca: Berharap ... Hal 7
FOTO: BM/ANTARA
OTOPSI KORBAN DIDUGA MALPRAKTEK: Petugas Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) dan tim Forensik Polda Metro Jaya melakukan pengambilan contoh bagian organ tubuh saat pembongkaran makam balita Falya Rafaani di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Belit, Kranji, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (27/11).
Dugaan Jadi Korban Malapraktik Menguat
Keluarga Gugat RS Awal Bros Rp 15 M
FOTO: BM/ANTARA
AKSI SAVE DPR: Anggota DPR Junimart Girsang (kanan) dan Desmon J Mahesa (kiri) mengenakan pita hitam bertuliskan Save DPR saat Rapat Paripurna ke 13 Masa Persidangan II tahun 2015-2016 di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (15/12). Aksi Save DPR oleh puluhan anggota dewan tersebut mendesak Ketua DPR Setya Novanto yang diduga meminta saham dalam proses perpanjangan kontrak PT Freeport Indonesia itu mundur dari jabatannya.
BEKASI (BM) - Keluarga Falya Ibrahim, bocah yang diduga jadi korban malapraktik akhirnya mengugat RS Awal Bros hingga Rp 15 miliar. Gugatan itu disodorkan ke Pengadilan Negeri Bekasi, Selasa (15/12). “Kami gugat RS Awal Bros karena dianggap melakukan kelalaian yang mengakibatkan seseorang meninggal dunia,” kata kuasa hukum keluarga Falya, M Ihsan. Ihsan menambahkan, gugatan itu telah didaftarkan dengan Nomor 630/Pdt.G/2015/PN.Bks tanggal 15 Desember 2015. Menurut Ihsan, gugatan ini juga dimaksudkan karena pihak RS Awal Bros tidak ada niat baik terhadap kasus kematian Falya. Baca: Keluarga ... Hal 7
Ribuan Kepala Desa Hadiri Rembug Nasional Marwan: Ini Tonggak Baru Nasional
Risma-Whisnu 86,35%, RasiyoLucy 13,65% Hal 08
Hindari Masalah Hukum, Telaah Sistem Hibah Hal 09
PPPSS Menolak, Pemkot Tabrak Perda Hal 16
JAKARTA (BM) - Ribuan kepala desa (kades) menghadiri acara Rembug Nasional 2015 yang diselenggarakan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Mereka hadir dari seluruh daerah di Indonesia. Acara tersebut dibuka langsung oleh menteri Desa Marwan Jafar dan juga dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, serta para pemangku kepentingan. “Ini pertama kali dilaksanakan walaupun sebelumnya kita sudah banyak mengadakan pertemuan,
ini sebagai tonggak baru nasional, saya sangat berbahagia atas kehadiran bapak dan Ibu, khususnya seluruh kepala desa,” kata Marwan dalam sambutannya di Hall D PRJ Kemayoran, Selasa (15/12). Acara rembug desa ini dihadiri kuranglebih3.000pesertayangterdiri dari 2.250 perwakilan kepala desa seluruh Indonesia, 150 perwakilan pengurus Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia, 250 Non Goverment Organisasi (NGO) dan 250 akademisi dari seluruh perwakilan universitas di Indonesia. Baca: Ribuan ... Hal 7
FOTO: BM/ANTARA
REMBUG DESA NASIONAL: Ribuan peserta mengikuti acara Rembug Nasional 2015 Desa Membangun Indonesia di Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Jakarta, Selasa (15/12). Kegiatan yang diadakan oleh Kementerian Desa PDTT itu diikuti sekitar 2250 perwakilan kepala desa di seluruh Indonesia.
Lepas Landas, Roket Bawa Tiga Astronaut ke ISS
Siap Lakukan 250 Eksperimen, Teliti Proses Penuaan Roket yang membawa tiga astronaut ke International Space Station (ISS) sudah lepas landas dari Kazakhstan, Selasa (15/12). Kapsul Soyuz itu membawa astronaut Rusia, Yuri Malenchenko, Tim Kopra dari AS dan Mayor Peake dari Inggris, dan berada di ISS selama enam bulan. Putuskan Kasus Setya, berharap MKD ’tak masuk angin’ Catat, kader parpol mana yang main-main.. Risma-Whisnu menang telak di penghitungan kecamatan Pemenang sudah jelas, tinggal tunggu pelantikan..
ROKET terbang ke ruang angkasa dengan menggunakan landasan pacu yang digunakan Yuri Gagarin untuk terbang menjadi manusia pertama di ruang angkasa tahun 1961.
Ketiganyaakanmelakukanlebihdari 250eksperimenyangsebagianbesarberhubungandengantubuhmerekasendiri, antara lain penelitian tentang sistem kekebalanmanusiadanprosespenuaan. Ketiga astronaut sudah melakukan pelatihanyang‘sangatmelelahkan’sebelum terbang ke ISS, termasuk berhimpitan selama enam jam di tiruan Soyuz. Major Peake, yang berusia 43 tahun, mencetak sejarah sebagai warga Inggris pertama yang bekerja di ISS. Pendaratan kapsul di ISS diperkirakan pada pukul 16:24 GMT atau sekitar 23:24 waktu setempat, yang sama dengan Waktu Indonesia Barat. Baca: Siap ... Hal 7
FOTO : ISTIMEWA
PELUNCURAN: Tim Peake (kiri), Yuri Malenchenko (tengah) dan Tim Kopra (kanan) masuk ke kapsul menjelang peluncuran.
PRAKIRAAN CUACA
SPIRIT
SURABAYA
JAKARTA
DENPASAR
HUJAN RINGAN Suhu 24 - 35°C
HUJAN SEDANG Suhu 25 - 33°C
HUJAN RINGAN Suhu 25 - 34°C
“Ilmu menginginkan untuk diamalkan. Apabila orang mengamalkannya, maka ilmu itu tetap ada. Namun sebaliknya, jika tidak diamalkan, maka ilmu akan hilang dengan sendirinya.” - Sufyan ats-Tsauri -
Bayar Utang, Rupiah Kembali Melemah 0,63% JAKARTA (BM) - Rupiah kembali terdepresiasi karena banyaknya permintaan USD di akhir tahun untuk kebutuhan membayar utang luar negeri. Namun, banyaknya kebutuhan tersebut tidak diimbangi pasokan USD di dalam negeri. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan nilai tukar rupiah pada November 2015 terdepresiasi 0,63 persen dimana level terendahnya pada minggu ketiga yakni Rp 13.686,26 per USD. Kepala BPS Suryamin mengatakan menurut provinsi, level terendah kurs tengah terjadi di Provinsi Nusa Tenggara Barat sebesar Rp 13.790,00 per USD pada minggu ketiga November. “Rupiah terjadi depresiasi sebesar 0,63 persen atau 86,7 poin November terhadap Oktober 2015,” kata Suryamin di kantor BPS, Jakarta, Selasa (15/12). “Salah satu dugaan kami adalah pengembalian uang untuk bayar utang yang harus dipenuhi di akhir tahun, permintaan terhadap mata uang asing khususnya dolar AS meningkat,” paparnya. Sementara itu, terhadap dolar Australia, mata uang Garuda terdepresiasi sebesar 1,83 persen. Level terendahnya rata-rata nominal kurs tengah eceran rupiah terhadap dolar Australia terjadi pada minggu keempat November yang mencapai Rp 9.895,73 pe dolar Australia. Serta level terendahnya terjadi di Provinsi Aceh yang mencapai Rp 10.136,00 per dolar Australia. “Minggu pertama November, Rupiah masih menguat terhadap semua mata uang. Namun, di minggu keempat, terhadap dolar Australia melemah. Namun terhadap Yen dan Euro menguat masing-masing 0,62 persen dan 2,59 persen,” jelasnya. Baca: Bayar ... Hal 7