Harian Berita Metro Edisi 25 Juni 2015

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN

Iklan/ Langganan: 081216327858

RP 3.500,-

KAMIS, 25 JUNI 2015

www.beritametro.co.id

Jokowi Tak Setuju Dana Aspirasi DPR: Pemerintah Menolak karena Tak Paham JAKARTA (BM) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menolak Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (UP2DP). Jokowi beranggapan usulan yang biasa disebut dana aspirasi itu akan berbenturan dengan program pembangunan yang telah ditetapkan pemerintah. Hal itu dikatakan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional, Andrinof Chaniago. “Presiden nggak setuju,” katanya di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (24/6). Dia memaparkan, Jokowi beranggapan bahwa program pembangunan didasarkan pada visi dan misi presiden. Selain itu, pemerintah juga menggunakan uang negara berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN). Dana aspirasi DPR justru berpeluang bertabrakan dengan visi-misi yang sudah ditetapkan. Karena itu, Andrinof meminta DPR bisa memahaminya. Dia juga meminta agar para wakil rakyat bisa menjalankan tugasnya di bidang legislasi, pengawasan, dan anggaran sehingga tidak berbenturan dengan fungsi eksekutif yang dijalankan pemerintah. “Bersinggungan fungsi, tetapi kalau kembali pada fungsi masing-masing, tak akan bersinggungan. DPR kembali pada fungsi pengawasan, pembicaraan anggaran, dan legislasi,” paparnya. Selain itu, Andrinof juga melihat jumlah dana aspirasi Rp 20 miliar untuk setiap anggota dewan setiap tahunnya sangat besar karena totalnya bisa mencapai Rp 11,2 triliun. Jumlah itu sangat signifikan untuk membiayai programprogram pembangunan. Baca: Jokowi ... Hal 7 PRESIDEN BUKA PUASA BERSAMA DPD: Presiden Joko Widodo (kanan) berjabat tangan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) dan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo (kiri) pada acara berbuka puasa bersama dengan pimpinan dan anggota DPD di rumah dinas ketua DPD Jalan Denpasar Raya Blok C III Nomor 8, Jakarta Selatan, Rabu (24/6).

Kasus Kondensat, Polisi Periksa Tersangka di Singapura JAKARTA (BM) – Penelusuran polisi dalam kasus dugaan korupsi kondensat bagian negara yang melibatkan BP Migas (sekarang SKK Migas) dengan PT Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI) akan melintasi Singapura. Senin depan (29/6), Tim Bareskrim Mabes Polri akan mengirim penyidiknya ke Singapura untuk memeriksa tersangka dalam kasus itu, yakni Honggo Wendratno pemilik

Eddy Rumpoko Belum Mundur, Kans Incumbent Menguat di Pilbup Malang Hal 05 Polemik Kampus Undar, Kubu Rektor Mudjib Gelar Demo dan Sweeping Hal 06 Bahas Turnamen, Mahaka Akan Bertemu PT LI Hal 09

lama PT TPPI. “Senin kita periksa di Singapura,” kata Kapolri Jenderal Badrodin Haiti usai rapat terbatas dengan Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (24/6). Dia juga mengakui bahwa dalam rapat terbatas itu, salah satunya menyinggung persoalan TPPI. “Ya, disinggung (TPPI) tapi tidak semuanya,” tutur Badrodin.

Diperiksa Bareskrim, Samad Senang Bisa Klarifikasi PENUHI PANGGILAN: Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad memenuhi panggilan Bareskrim Polri di Jakarta, Rabu (24/6).

Baca: Kasus ... Hal 7

Komisi X Ancam Tak Loloskan Anggaran Kemenpora JAKARTA (BM) – Komisi X DPR RI menilai pertemuan Menpora Imam Nahrawi dengan Mantan Ketua Umum PSSI Djohar Arifin tidak sesuai dengan apa yang direkomendasikan. Itu sebabnya, Komisi X mengancam akan melaporkan hal itu ke Presiden, dan tidak akan meloloskan anggaran Kemenpora. Seperti diketahui, Menpora Imam Nahrawi memilih mengundang Djohar ketimbang PSSI pimpinan La Nyalla Mattalitti hasil KLB di

Puasa Membentuk Karakter Bangsa

Surabaya, pada pertemuan di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (23/6) lalu. “Tanpa diundang pun, saya ingin bertemu Menpora. Apalagi, ini statusnya diundang. Saya sendiri melihat hubungan PSSI dengan pemerintah macet, tidak ada peluang sedikit pun. Saya sudah mendapatkan peluang untuk membahas kemacetan, mestinya saya ini dimanfaatkan bukan dimusuhi,” terang Djohar, Rabu (24/6).

Oleh: Sunarto

Baca: Komisi X ... Hal 7

Ketua Ikatan Dai Area Lokalisasi (IDIAL) Jatim

JAKARTA (BM) – Ketua nonaktif KPK Abraham Samad menjalani pemeriksaan oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Rabu (24/6). Setelah diperiksa mulai sekitar pukul 10.30 WIB hingga pukul 16.00WIB, Samad mengapresiasi jalannya pemeriksaan yang dinilainya sangat manusiawi. Samad juga senang diperiksa karena merasa ini menjadi kesempatan untuk klarifikasi. Samad mengatakan, pemeriksaan berlangsung profesional

dan manusiawi. “Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim penyidik yang memeriksa saya. Saya diberi kesempatan shalat dan beristirahat sedikit,” kata Samad usai pemeriksaan di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta. “Ini luar biasa bagi saya. Dari beberapa pemeriksaan yang saya alami, ini pemeriksaan yang paling profesional dan manusiawi. Saya dan tim kuasa hukum sangat mengapresiasi,” lanjut Samad. Baca: Diperiksa ... Hal 7

IBADAH puasa di bulan Ramadan pada dasarnya sebuah proses belajar mengendalikan diri dari berbagai hawa nafsu. Nafsu dalam arti luas yang menyangkut manusia sebagai mahluk individu, masyarakat, hingga lingkup negara. Nafsu di sini adalah nafsu yang mendorong seseorang

untuk berbuat kejahatan. Baik dari dalam pikiran, lisan, serta perbuatan. Upaya pengendalian nafsu berarti mencegah dari apa saja yang dapat membatalkan puasa (al imsak). Ini senada dengan Surat Yusuf ayat 53 (yang artinya):

JADWAL IMSAKIYAH 8 RAMADAN / 25 JUNI 2015

Imsak

Maghrib

04:09

17:25

Kendaraan NASA Tangkap Objek Mirip Piramida di Mars

Benarkah Piramida, atau Batu yang Tak Sengaja Terkikis Angin Mars Kendaraan khusus penjelajah planet Mars milik Badan Antarika Amerika Serikat (NASA), Curiosity Rover, mengambil foto sebuah objek mirip piramida di Planet Mars. Diskusi di media sosial pun membuncah. Seperti apa?

Presiden Jokowi tak setuju dana aspirasi Pimpinan DPR bisa ramai-ramai 'menyerbu' istana.. SE KPU tak dicabut, Kemendagri bisa bermain politik Apalagi Mendagri orang Parpol..

PIRAMIDA MARS: Objek yang mirip piramida di Mars yang ditangkap kamera milik kendaraan penjelajah Mars milik NASA, Curiosity Rover. (inzet) objek piramida yang dibesarkan.

TEMUAN objek mirip piramida di Mars, tentu saja memunculkan banyak spekulasi. Sejumlah ahli meyakini objek itu sebagai formasi batu yang tak sengaja terbentuk seperti piramida. Tapi para penyuka konspirasi UFO menyebutnya sebagai bukti peradaban alien. Bahkan sebuah saluran diYouTube, ParanormalCrucible, mengatakan, bentuk yang hampir sempurna dari piramida itu merupakan hasil desain pintar dari suatu peradaban. Baca: Benarkah ... Hal 7

FOTO:IST

PRAKIRAAN CUACA

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

CERAH Suhu 23-34°C

CERAH BERAWAN Suhu 25-34°C

BERAWAN Suhu 23-31°C

Baca: Puasa ... Hal 7

“Seseorang tidak bisa dipegang amanahnya sehingga lurus lisannya, dan dia tidak lurus lisannya sehingga lurus hatinya.” - al Hasan al Bashri/Al Adab asy Syar’iyyah, Ibnu Muflih -

Usulan DPRD Kota Diakomodir, tapi Tidak Semua JAKARTA (BM) – Sejumlah pengurus Asosiasi DPRD Kota Seluruh Indonesia (Adeksi) menuntut kenaikan 12 poin dana kebutuhan dinas, hingga tunjangan. Atas hal itu, Mendagri Tjahjo FOTO:IST Kumolo menyataArmuji kan akan mengakomodir, tapi tidak semua. Adeksi meminta agar uang representasi ketua DPRD sama dengan kepala daerah. Kemudian juga mengusulkan uang paket sebesar 100 persen dari uang representasi masing-masing. Baca: Usulan ... Hal 7


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.