Berita Metro 30 Mei 2016

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN

Iklan/ Langganan: 081216327858

RP 3.500,-

www.beritametro.co.id

ISTIMEWA

SENIN, 30 MEI 2016

Real Madrid berhasil merengkuh gelar juara Liga Champions setelah menundukkan Atletico Madrid 5-3 lewat adu penalti di Stadion San Siro, Milan, Minggu (29/5) dini hari WIB. Warga kota Madrid menyambut pahlawan mereka usai merengkuh gelar ke-11 bagi Real Madrid di turnamen tersebut (foto kanan).

Real Madrid Juara! Ronaldo: Zidane Lakukan Pekerjaan Fenomenal JAKARTA (BM) - Real Madrid menjuarai Liga Champions setelah mengalahkan Atletico Madrid dalam babak final yang digelar di San Siro, Milan, Minggu dini hari.

I INDEKS

Setelah bermain 1-1 hingga babak perpanjangan waktu, Madrid akhirnya menang adu penalti 5-3. Baca: Tenang... Hal. 7

Kebakaran Landa Tiga Lokasi

Kasus BOS/Bopda Jalan di Tempat BACA HALAMAN 3

mendengar kebakran yang melanda lantai 3 Royal Plaza di jalan A Yani Surabaya. Petugas keamanan terlihat mengevakuasi pengunjung dan mensterilkan lokasi agar tidak ada pengunjung yang berada di lokasi terjadinya kebakaran. “Bapak-bapak dan Ibu mohon keluar dulu, Royal Plaza disterilkan,” teriak petugas keamanan, Minggu (29/5). Baca: Seorang... Hal. 7

Awal Ramadan, Proyek Jalan Harus Berhenti

Aktivis HAM Desak Copot Menhan ISTIMEWA

BACA HALAMAN 9

Letjen (Purn) Ryamizard Ryacudu

Para penggiat HAM ini menilai Ryamizard sebagai menteri kontra produktif untuk menyelesaikan permasalahan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di masa lalu. Hal itu terkait dengan beberapa pernyataannya yang tidak menginginkan adanya rekonsiliasi terhadap kasus-kasus

pelanggaran HAM. “Beberapa kali Menhan (Ryamizard) menyatakan yang menggelar Simposium 65 tersebut akan membangkitkan kembali ideologi komunis di Indonesia. Ini kan kontra produktif.

JAKARTA (BM) - Utang pemerintah RI terus mengalami kenaikan. Hingga akhir April 2016, total utang pemerintah pusat terhitung naik Rp 7,46 triliun dibandingkan akhir Maret 2016 menjadi Rp 3.279,28 triliun. Dalam denominasi dolar AS, jumlah utang pemerintah pusat di akhir April 2016 adalah USD 248,36 miliar.

Baca: Harus... Hal. 7

Baca: Disebabkan... Hal. 7

ILUSTRASI:ISTIMEWA

Sejak Minggu pagi, panitia Surabaya Urban Culture Festival (SUCF) 2016 terlihat sibuk mempersiapkan berbagai acara yang bakal digelar di Jalan Tunjungan-Surabaya. Tak terkecuali Satlantas Polresrabes yang siap berjaga-jaga di beberapa titik strategis. Jalan Tunjungan ditutup total, beberapa ruas jalan dialihkan. Acara kebanggaan arek-arek Surabaya tersebut berlangsung sangat meriah, dan sukses! Kaurbinops Satlantas Polrestabes Surabaya AKP Warih Hutomo mengatakan, pengalihan lalu lintas di acara Surabaya Urban Culture Festival (SUCF) 2016 dilakukan sejak Minggu (29/5) dini hari.

Karena lokasi acara SUCF dipusatkan di sepanjang Jl Tunjungan, maka jalan tersebut ditutup total sejak Sabtu (28/5) pukul 24.00 WIB sampai hari Minggu (29/5) pukul 24.00 WIB.

Warih mengatakan, rekayasa lalu lintas juga dilakukan, yakni pemasangan contra flow dari arah Jl Simpang Dukuh sampai Hotel Mojopahit. Semua arus lalu lintas dari Jl Simpang Dukuh dibelokkan ke kiri (ke timur) Jl Gubernur Suryo. “Kecuali para tamu undangan Hotel Majapahit dan Hotel Inna Simpang (dilakukan contra flow),” katanya. Sementara, arus lalu lintas dari Jl Blauran dan Jl Kranggan yang mengarah Baca: Bupati.. Hal. 7

PRAKIRAAN CUACA

FOTO:BM/MADJI

Mengenang Masa Lalu, Mlaku-mlaku Nang Tunjungan

BACA HALAMAN 16

Aktivis HAM Desak Copot Menhan Yang desak-desak itu, ngaca dulu..

JAKARTA (BM) - Polemik penyelesaian korban 1965 berbuntut panjang. Koalisi untuk Keadilan dan Pengungkapan Kebenaran (KKPK) menyatakan pernyataan keras, meminta Presiden Joko Widodo memberhentikan Menteri Pertahanan Letjen (Purn) Ryamizard Ryacudu.

Terus Naik, Utang RI Masih Aman

Surabaya Urban Culture Festival (SUCF) 2016

10 Tahun Lapindo, Masih Sisakan Masalah

Terus Naik, Utang RI Masih Aman Meski aman, tapi kan naik terus..

PANIK: Kios Mie Bledeg yang terletak di Lantai 3 Food Court Mall Royal Plaza terbakar pada Minggu (29/5) malam. Kebakaran yang diduga karena tabung gas bocor dan meleduk tersebut, telah membuat panik pengunjung.

ISTIMEWA

SURABAYA (BM) - Pengunjung Royal Plaza Jl A Yani Surabaya panik, mereka berhamburan keluar, Minggu (29/5) malam. Kepanikan dipicu oleh suara ledakan yang diduga berasal dari tabung gas di kios kuliner Mie Bledeg Food Court lantai 3 Royal Plaza. Asap putih memenuhi ruangan di lantai 3. Mendengar kejadian tersebut, petugas PMK dari Pemkot Surabaya langsung meluncur ke lokasi setelah

ISTIMEWA

Mie Bledeg Royal Plaza Terbakar

MERIAH: Walikota Surabaya Tri Rismaharini menyempatkan diri untuk mengunjungi salah satu stan bazar yang diadakan di jalan Tunjungan yang bertema “Surabaya Urban Culture Festival” sebagai rangkaian acara Hari Jadi Kota Surabaya ke 723, Minggu (29/5).

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

YOGYAKARTA

HUJAN RINGAN Suhu 26 - 34°C

HUJAN SEDANG Suhu 25 - 33°C

BERAWAN Suhu 24 - 33°C

HUJAN RINGAN Suhu 23 - 32°C

Nalar hanya akan membawa anda dari A menuju B, namun imajinasi mampu membawa anda dari A ke manapun. - Albert Einstein -


2 POLHUKAM

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Pemerintah Perlu Maksimalkan Peran LPSK JAKARTA (BM) - Koordinator Divisi Perubahan Hukum Lembaga Bantuan Hukum Asosiasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK) Khotimun Sutanti menilai kekerasan seksual belum dianggap sebagai kejahatan besar oleh mayoritas aparat penegak hukum di Indonesia. “Itu bisa dilihat dari data Komnas Perempuan, di tahun 2015, 40 persen kasus kekerasan seksual justru berhenti di Kepolisian,” ujar Khotimun dalam jumpa pers pada Minggu (29/5) di Kantor YLBHI, Jakarta Pusat. Khotimun menyatakan berhentinya kasus-kasus tersebut di Kepolisian disebabkan oleh Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) yang mengharuskan adanya laporan oleh dua orang saksi atas tindak

kejahatan seksual yang menimpa korban. “Sekarang gimana mau ada dua orang saksi yang melaporkan kalau ternyata pelakunya orang tuanya sendiri, dan juga lokasi terjadinya tindak kejahatan seksual kan di tempat yang tersembunyi, mana ada saksinya, dengan begitu berarti kasus kekerasan seksual belum dianggap sesuatu yang genting bagi penegak hukum,” lanjut Khotimun. Dia pun memaparkan data lainnya yang senada. Pada tahun 2015, hanya satu kasus dari 24 kasus kekerasan seksual yang hukumannya maksimal yakni mencapai 14 tahun penjara. Itu pun hanya terjadi di Jakarta. “Nah, itu juga bukti bahwa kekerasan seksual belum dianggap kejahatan besar karena kebanyakan vonisnya hanya em-

sanksi tambahan, yakni kebiri kimiawi, pengumuman identitas ke publik, serta pemasangan alat deteksi elektronik. Sementara itu Koordinator Divisi Perubahan Hukum Lembaga Bantuan Hukum Asosiasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK) Khotimun Sutanti mengatakan saat ini Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) minim dilibatkan dalam menangani kasus kekerasan seksual. “Problemnya saat ini tidak ada perwakilan LPSK di daerah-daerah, padahal di Undang-undang Nmor. 31 Tahun 2014 diamanatkan supaya pemerintah juga membuka kantor perwakilan LPSK di daerah-daerah, karena kasus kekerasan seksual juga banyak terjadi di daerah,” ujarnya. Khotimun pun mengatakan korban kekerasan seksual di daerahkesulitanuntukmendapatper-

pat sampai enam tahun,” kata Khotimun. Dia pun menyarankan sebaiknya Pemerintah memfokuskan diri untuk menghukum pelaku seberat-beratnya dengan tambahan rehabilitasi bagi si pelaku. Menurutnya hal itu lebih baik daripada pemberlakuan hukuman kebiri yang dipandang tak efektif. Sebelumnya, Presiden JokoWidodo telah menandatangani Perppu Nomor 1Tahun 2016 tentang perubahan kedua Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Perppu ini memperberat sanksi bagi pelaku kejahatan seksual, yakni hukuman mati, penjara seumur hidup, maksimal 20 tahun penjara dan minimal 10 tahun penjara. Perppu juga mengatur tiga

lindungan karena mereka harus melapor terlebih dahulu ke Jakarta. Itu pun masih harus menunggu proses administrasinya. Khotimun menambahkan, selama ini dana dirasa menjadi kendala pemerintah untuk membuka kantor perwakilan LPSK di seluruh daerah. Padahal, keberadaan LPSK memudahkan dalam proses pelaporan. “Ya kemungkinan itu (dana) yang menjadi penghambat, karena selama ini sudah kami ajukan tapi mentok di Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB),” papar Khotimun. “Kalau mentoknya di sana (Kemenpan RB), biasanya itu terkait pengadaan staf yang memang terkait anggaran kepegawaian,” kata dia lagi. Olehkarenaitu,Khotimunpun berharap Pemerintah lebih men-

ISTIMEWA

Kekerasan Seksual Belum Dianggap Kejahatan Besar

Joko Widodo

galokasikan dananya untuk pengadaan LPSK di daerah daripada membiayai hukuman kebiri. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo telah menandatangani Perppu Nomor 1 Tahun 2016 tentang perubahan kedua Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Perppu ini memperberat

sanksi bagi pelaku kejahatan seksual, yakni hukuman mati, penjara seumur hidup, maksimal 20 tahun penjara dan minimal 10 tahun penjara. Perppu juga mengatur tiga sanksi tambahan, yakni kebiri kimiawi, pengumuman identitas ke publik, serta pemasangan alat deteksi elektronik.(kms/rdl)

HANKAM

TNI-Polri Jangan Diadu Domba ISTIMEWA

JAKARTA (BM) - Masih adanya persinggungan personel TNI-Polri di lapangan, harus dihentikan dan dicarikan solusi yang tepat. Karena masih ada pihak-pihak yang menginginkan pelemahan kedua institusi ini. “Upaya pelemahan ini dilakukan secara terorganisir dengan tujuan akhir melemahkan bangsa dan negara Indonesia,” kata Ketua Umum Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu Markoni Koto (Pekat IB) Markoni Koto, di Jakarta, Minggu (29/5). Karena itu Pekat meminta semua kalangan tidak mengadu domba kedua institusi ini. “TNI-Polri merupakan pelindung bangsa dan negara. Kita harus mendukung langkah yang mereka lakulan,” katanya. Ia menambahkan, pelemahan bangsa dan negara dengan cara mengadu domba TNI-Polri itu sengaja dilakukan oleh orang-orang Indonesia sendiri yang disetir pihak asing. “Pekat tidak menginginkan pelemahan TNI-Polri, bahkan kami mendukung penguatan bagi keduanya,” kata Nasrun. Ketua Pekat Sulsel H Nasrun Lacinta, yang didampingi Korwil Pekat IB Wilayah Timur Syariefuddin TH, sebelumnya mengungkapkan, pihaknya berusaha menggalang kebersanaan TNI-Polri dengan menggelar Liga Ramadhan yang memperebutkan piala Pangdam VII/Wirabuana Mayjen TNI Agus Surya Bhakti dan Kapolda Sulsel Irjen Pol Anton Charliyan. Selain itu, dalam kegiatan ini TNI-Polri juga menyerahkan bantuan kepada 1.000 anak yatim. (tbn/rdl)

ISTIMEWA

PENOBATAN RAJA GOWA KE-37 I Maddusila Daeng Mannyonri Karaeng Katangka Sultan Alauddin II didampingi permaisurinya, Nurmawati dinobatkan menjadi Raja Gowa ke-37 di Hotel Horison, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (29/5). Penobatan yang juga dihadiri sejumlah raja-raja se-Nusantara itu pada awalnya akan digelar di Istana Balla Lompoa namun tidak mendapat dukungan dari Pemerintah Kabupaten Gowa.

Hak Politik Penyandang Disabilitas Masih Diabaikan Zaid mencontohkan, dalam Peraturan KPU nomor 10 tahun 2015 diatur tentang pendataan pemilih hingga proses pemungutan suara yang mengakomodir para penyandang disabilitas. Namun, banyak penyandang disabilitas yang ternyata tidak terdaftar. “Ke depan, KPU harus dapat memaksimalkan perannya untuk mengakomodir kepentingan penanyandang disabilitas, misalnya dengan penyelenggaraan pemilu door to door, rumah-rumah,” kata Ziad. Adapun Tolhas Damanik dari General Election Network For Disability Access mengatakan, pemilu akses menjadi kebutuhan penting untuk memenuhi hak politik penyandang disabilitas. Sebab, para penyandang dis-

ana mestinya. Namun, tidak dapat dipungkiri kalau pemenuhan hak politik penyandang disabilitas di Maluku belum maksimal pada tataran penyelenggara di bawah-

abilitas juga warga negara yang punya hak yang sama.“Tapi yang jadi masalah selalu dipertanyakan penanyandangcacatcakapdalam memilih atau tidak,” kataTolhas. Terkait pemenuhan hak politik penyandang disabilitas ini, Tolhas mengaku pihaknya ikut mengadvokasi masalah tersebut. Ternyata, memang banyak penyandang disabilitas yang tidak terdaftar dalam daftar pemilih. “Hasil inventaris kami di masyarakat, penyandang disabilitas tidak terdaftar di data pemilih. Apakah karena tidak terdaftar oleh petugas atau sudah didaftar dan keluarganya yang menutupi,” ucapnya. Komisioner KPU Maluku, La Alwi mengaku pihaknya telah menjalankan aturan sebagaim-

JAMAAH HAJI

nya. “Memang penyelenggara di tingkat bawah kerap belum memahami masalah ini. Ke depan itu akan menjadi fokus kami, termasuk juga sosialisasi dan pendataan,” tutur La Alwi.(kms/rdl)

Kloter Pertama Berangkat 9 Agustus JAKARTA (BM) - Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama RI Abdul Jamil mengatakan, kloter pertama calon haji Indonesia akan diberangkatkan pada 9 Agustus 2016. Teknik pemberangkatan calon haji, kata dia, masih mengikuti cara yang digunakan tahun lalu dan dianggap cukup baik. Pemberangkatan akan dibagi dua gelombang. Gelombang pertama dari Indonesia langsung ke Medinah. Sehingga, jamaah yang akan menunaikan Salat Arbain di Masjid Nabawi tidak ada yang mendarat di Jeddah. “Karena tahun sebelumnya ada yang mendarat di Jeddah sebanyak 33 ribu orang, itu tidak efisien dan banyak orang tua kelelahan karena harus menempuh perjalanan dari Jeddah ke Medinah selama tujuh jam,” ucap Abdul Jamil, di Gorontalo. Sedangkan gelombang kedua akan berangkat dari Indonesia langsung ke Jeddah kemudian menuju Mekah. Sehingga calon haji merasa lebih nyaman dan efisien. Kuota yang diberikan pemerintah Arab Saudi untuk Indonesia tahun ini adalah 168.800 orang, yang dibagi dua yakni 155.200 jamaah untuk haji reguler dan 13.600 jamaah untuk haji khusus. “Kementerian Agama hanya mengorganisir yang haji reguler. Sekarang tahap persiapannya masuk dalam pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji oleh jamaah,” ujar Jamil. Menurut dia, jamaah yang melunasi merupakan yang sudah terdaftar dan masuk dalam kuota haji tahun 2016, serta sudah diumumkan ke masyarakat. Pelunasan tahap satu dijadwalkan tanggal 19 Mei-10 Juni 2016. Sedangkan pelunasan tahap dua dimulai tanggal 20-30 Juni 2016. Pada tahap ini memberikan kesempatan penggabungan keluarga calon haji yang terpisah misalnya suami istri, orang lanjut usia, jamaah yang sebelumnya sudah berhaji dan pendamping. (kma/rdl)

ISTIMEWA

AMBON (BM) - Hak politik penyandang disabilitas di Indonesia hingga kini masih menjadi masalah serius yang tidak pernah tuntas. Meski sudah ada regulasi yang mengatur tentang pemenuhan hak dan partisipasi kelompok disabilitas dalam politik, namun dalam pelaksanaannya hak penyandang disabilitas masih saja terbabaikan. Hal itu tecermin dari akses yang tersedia bagi penyandang disabilitas serta fasilitas yang disediakan penyelenggara pemilu. “Regulasi yang dibuat sudah sangat mengakomodir kepentingan penyandang disabilitas, namun prakteknya masih jauh dari harapan,” kata Manager Pemantauan Jaringan Pemantau Pemilu Rakyat (JPPR) Zaid Muhamad.

Masykurudin Hafidz Koordinator Nasional JPPR (kanan) dan Manajer Pemantauan JPPR Zaid Muhammad (kiri).

Mensos menuturkan bahwa dirinya mendengar sedang ada proses pengusulan kembali gelar Pahlawan Nasional kepada Gus Dur sudah didiskusikan atau diseminarkan di Jombang. “Seminar gelar pahlawan di Jombang sudah selesai, sekarang tinggal menunggu diskusi atau

seminar di tingkat provinsi baru kemudian seminar di tingkat nasional,” tutur Mensos kepada wartawan usai menghadiri acara wisuda putranya, Ali Managali di Jombang, Minggu (29/5). Mensos menjelaskan bahwa TP2GP (Tim Peneliti, Pengkaji Gelar Pusat) dulu menjadikan

BM/ROFIQ KURDI

SURABAYA (BM) - Menteri Sosial (Mensos) Republik Indonesia Khofifah Indar Parawansa menyatakan bahwa pemberian gelar pahlawan nasional kepada Presiden RI ke-4 KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur dan Presiden RI ke-2 Soeharto akan diberikan pada November 2016.

PAHLAWAN NASIONAL : Menteri Sosial (Mensos) Republik Indonesia Khofifah Indar Parawansa saat menghadiri acara wisuda di Ponpes Tebuireng, Jombang, Minggu (29/5).

satu paket surat antara Gus Dur dengan Pak Harto supaya nanti proses pembahasannya di dalam Tim Dewan Gelar bisa dilakukan secara personal. “Karena sekarang itu ada SK yang menjadikan satu antara pemberian gelar pahlawan kepada Gus Dur dan kepada Pak Harto,” kata Mensos. Mensos juga menyampaikan bahwa setelah selesai di TP2GP, maka masih dilanjutkan di Tim Dewan Gelar. “Oleh karena itu saya mendapatkan informasi sudah ada proses pengusulan kembali seminar atau diskusi di Jombang dan sudah selesai, dan kemungkinan seminar dan diskusi di Jawa Timur juga dalam waktu dekat mudah-mudahan segera terlaksana dan bisa dipercepat pada seminar atau diskusi di

tingkat nasional yang masih bisa dibahas dalam Tim TP2GP pada bulan Agustus, dan untuk proses pemberian gelar di bulan November 2016,” paparnya. “Jadi prosesnya kalau Tim TP2GP tingkat 2 provinsi sudah selesai, Tim TP2GP nasional selesai maka langsung ke Tim Dewan Gelar, setelah Tim Dewan Gelar akan menyerahkan kepada Presiden, itu prosesnya,” tambahnya.(rdl)

ISTIMEWA

November, Gelar Pahlawan Nasional untuk Gus Dur-Soeharto

Karena sekarang itu ada SK yang menjadikan satu antara pemberian gelar pahlawan kepada Gus Dur dan kepada Pak Harto, - KHOFIFAH INDAR PARAWANSA Menteri Sosial

Abdul Jamil


HUKUM & KRIMINALITAS 03

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Dramatis, KRI Oswald Tembak Kapal RRT TANJUNGPINANG (BM) - KRI Oswald Siahaan-354 berhasil melumpuhkan Kapal Gui Bei Yu

(GBY) 27088 asal Tiongkok yang diduga mencuri ikan di perairan Natuna, Kepulauan Riau. Aksi

FOTO BM/IST

KAPAL JENIS PERUSAK: KRI Oswald Siahaan (354) merupakan kapal keempat dari kapal perang kelas Perusak Kawal Berpeluru Kendali Kelas Ahmad Yani milikTNI AL.

penangkapan kapal GBY berlangsung dramatis, selain diwarnai aksi penembakan juga dibayang-bayangi oleh Kapal China Coast Guard Komandan Lantamal IV Laksamana Pertama S Irawan, di Tanjungpinang, Minggu (29/5), mengatakan ada delapan anak buah kapal Gui Bei Yu yang diamankan. Penangkapan itu, digambarkannya, berlangsung dramatis karena dibayang-bayangi oleh Kapal China Coast Guard, Jumat (27/5). “Kapal Gui Bei Yu dikejar oleh KRI Oswald Siahaan setelah diketahui melakukan pencurian ikan di perairan Natuna,” ujarnya. Irawan menceritakan peristiwa berawal pada pukul 13.30WIB KRI Oswald Siahaan-354 jenis fregat berpatroli mengamankan wilayah perairan NKRI di Natuna dan radarnya menangkap ada gerakan kapal asing. Selanjutnya Komandan KRI Oswald Siahaan-354,

Kolonel Laut (P) I Gung Putu Alit Jaya, memerintahkan perwira jaga KRI untuk mendekati kontak radar tersebut kemudian pada jarak 6 NM dari kontak pengawas melaporkan indentifikasi dan visualisasi teropong merupakan kapal ikan. Mengetahui kehadiran KRI Oswald Siahaan-354 pada jarak 5 NM mendadak kapal ikan Tiongkok yang teridentifikasi bernama Gui Bei Yu mengubah haluan dan menambah kecepatan hingga dikejar. Putut memerintahkan kesiagaan anggota “peran tempur bahaya umum”. Sesuai prosedur operasi baku, KRI berusaha menghentikan kapal tersebut mulai dengan peringatan melalui kontak radio, pengeras suara, dan tembakan peringatan ke udara bahkan ke kanan dan kiri kapal.

“Peringatan tembakan kanan dan kiri haluan juga tidak diindahkan, bahkan kapal ikan tersebut melakukan gerakan zig zag dan akhirnya tindakan paling keras dilakukan yaitu tembakan ke anjungan,” ujarnya. Dia menegaskan, penangkapan tersebut semata-mata untuk memberikan pengetahuan sekaligus peringatan kepada warga negara asing bahwa Koarmabar secara tegas menindak kapalkapal yang melakukan pelanggaran di wilayah yurisdiksi Indonesia. “Kehadiran unsur-unsur KRI Koarmabar di perairan tersebut semata-mata mengamankan kedaulatan dan menunjukkan kepada dunia bahwa wilayah tersebut Natuna merupakan wilayah NKRI. Di samping itu juga bertujuan untuk penegakan hukum di laut,” tegasnya. (ant/nii)

Sudah Sebulan Disurati, BPKP Tak Kirim Hasil Audit

Kasus BOS/Bopda Jalan di Tempat SURABAYA (BM) – Kasus dugaan korupsi Bantuan Operasional Sekolah (BOS) dan Bantuan Operasional Daerah (Bopda) dengan tersangka Masykuri masih jalan di Tempat. Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjung Perak masih menunggu hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) terkait BOS dan Bopda yang tengah disidik. Padahal, surat kepada BPKP untuk mengonfirmasi belum diterimanya hasil audit itu sudah dikirimkan penyidik sejak April 2016. Ihwal ini, penyidik kembali mengirimi BPKP surat pekan lalu. Upaya menyurati BPKP dilakukan mengingat masa penahanan Masykuri yang hampir habis. Kendala audit sebelumnya juga membuat penyidik Pidsus memperpanjang penahanan tersangka selama 30 hari pada awal Mei lalu. Kasi Intelejen KejariTanjung Perak, Siju, mengurai pengiriman surat ke BPKP untuk mempertanyakan audit yang dilakukan intansi tersebut. Dia berharap proses penghitungan kerugian negara itu segera

selesai.“Kamikirimsuratnya26Mei. Intinya agar audit bisa secepatnya diberikan,” ujar Siju, kemarin. Diurai Siju, selain karena masa penahanan tersangka yang akan habis, proses penyidikan juga terhambat karena tak kunjung dikantonginya bukti adanya kerugian negara. Padahal berkas kasus sudah dilengkapi oleh penyidik. “Karena belum dapat audit ini, penanganan kasus jadi sedikit terhambat,” terangnya. Siju tak memungkiri penahanan Masykuri masih bisa diperpanjang dengan mengajukannya ke lembaga terkait. Meski demikian, Kejaksaan ingin kasus bisa segera dilimpahkan sebelum masa penahanan terakhir habis. “Intinya kami melakukan perpanjangan (penahanan), tapi kami harap secepatnya sebelum perpanjangan yang kali ini habis,” urai Siju. Kasus ini disidik sejak awal 2014 lalu. Sudah ratusan orang menjadi saksi atas kasus ini dan seorang ditetapkan sebagai tersangka, yakni Masykuri, pimpinan sekolah di kawasan Krembangan Utara.

Irjen Pol Drs H Ari Dono Sukmanto SH MSi

Kapal Wisata Karam PARIAMAN (BM) – Diduga karena dihantam ombak besar, Kapal pariwisata yang membawa puluhan penumpang tenggelam di Selat Bunga Kota Pariaman, Sumatera Barat, (Sumbar). Peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 11.20 WIB, Minggu (29/5) di sekitar Bibir Pantai Gandoriah kota itu. “Kurang lebih terdapat 14 penumpang di dalam kapal, kejadian tersebut berawal dari adanya ombak besar yang menghempas bagian belakang kapal sehingga air laut masuk ke dalam dan perlahan menenggelamkan sebagian badan kapal yang dikemudikan oleh Bambang (32),” ujar AKBP Riko Junaldy, Kapolres Kota Pariaman, kemarin. Sekitar 15 menit, air laut yang masuk tersebut menenggelamkan sebagian badan kapal, sehingga membuat para penumpang kapal mengalami kepanikan namun beberapa wisatawan terlebih dahulu sempat dievakuasi. “Insiden tersebut terjadi kurang lebih berjarak 10 meter dari bibir pantai, sehingga para masyarakat sekitar juga langsung membantu para korban untuk diselamatkan” lanjutnya. Kapolres membenarkan salah satu korban bernama Tia (16) asal Kota Padang langsung dilarikan ke Rumah Sakit setempat untuk mendapatkan perawatan. Ia merinci 14 korban yang berhasil didata berasal dari Kota Padang yaitu, Musjasman (45), Elfira (39), Vinda (31), Rika (35). Selain itu korban lainya Musda Fitriani (39), Hafidh (3), Disha (3), Niusma R.O (36), Hartita (5), Nofrianti (42), Aulia (7), Amid (35), Tia (16), dan Ipah (50). Setelah peristiwa tersebut pemerintah setempat menutup sementara kunjungan ke Pulau Angso Duo akibat tingginya ombak.(ant/nii)

Bali-Yogya Pasok Narkoba Ausie

FOTO BM/IST.

MASA TAHANAN: Penyidikan terhambat karena BPKP belum serahkan hasil audit kepada penyidik, padahal masa penahanan tersangka Masykuri segera berakhir.

Dana BOS/Bopda yang diduga diselewengkan itu mengalir ke MI Al Hidayah di tahun 2013 dan 2014. Rinciannya pada 2013 menerima BOS sebesar Rp 511.560.000. Sedangkan tahun 2014 sebesar Rp

535.960.000. Dana tersebut dikucurkan melalui Kementerian Agama (Kemenag). Dalampengajuan,danatersebut akandigunakanuntukpengembangan pendidikan bagi 799 siswa. Di

antaranyadigunakanuntukgajipendidik, perpustakaan, dan lainnya. Tetapi diduga dana tidak digunakan sesuai peruntukannya. “Jangan sampai masa penahanannya diperpanjang lagi,” tukas Siju. (arn/nii)

Irjen Ari Dono Jadi Kabareskrim Polri JAKARTA (BM) – Spekulasi pengganti Komjen Pol Anang Iskandar sebagai Kabareskrim Polri akhirnya terjawab sudah. Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti menyatakanWakabareskrim Irjen Pol Ari Dono Sukmanto yang ditunjuk sebagai Kepala Bareskrim Polri yang baru. “Iya (Irjen Ari Dono sebagai Kabareskrim),” kata Jenderal Pol Badrodin Haiti saat dikonfirmasi akhir pekan lalu. Pihaknya mengatakan telegram rahasia (TR) mutasi sejumlah per-

KILAS

wira tinggi terbit hari ini. Badrodin merinci beberapa pati yang dimutasi dalam TR tersebut di antaranya Brigjen Antam Novambar diangkatmenjadiWakabareskrimdari jabatansebelumnyaDirekturTindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri. Sementara jabatan yang ditinggalkan Antam diisi oleh Brigjen Pol Dharma Pongrekun (sebelumnya menjabat Karokorwas PPNS Bareskrim Polri). Mutasi beberapa pati tersebut tercantum dalam TR bernomor ST/

1314/V/2016 tertanggal 27 Mei 2016. Irjen Pol Ari merupakan lulusan Akademi Kepolisian 1985. Karir cemerlang Perwira tinggi (Pati) ini di mulai pada 2003. Saat itu Ari menjabat sebagai Kapolres Serang, Banten. Setelah menjabat selama 4 tahun, Ari mendapatkan promosi ke Polda Daerah Istimewa Yogyakarta di bagian Direskrim. Lalu pada 2007, pria kelahiran Bogor itu mendapatkan kepercayaan untuk menduduki jabatan

sebagai Direskrim Polda Jawa Barat. Dua tahun kemudian Ari kembali bertugas di Mabes Polri sebagai Penyidik Utama Tk II Dit V/Tipiter Bareskrim Polri. Karir Ari semakin menanjak. Dia dipercaya menjadi Wakapolda Sulawesi Tengah pada 2011, Kapolda Sulteng pada 2013 dan Staf Ahli Manajemen Kapolri di 2014. Berikut data diri, Irjen Ari Dono beserta pendidikan dan jabatan sebelum menjadi Kabareskrim. (ant/okz/nii)

BOYOLALI(BM) - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol BudiWaseso (Buwas) mengatakan seluruh wilayah Indonesia hampir merata termasuk Jatengmasukdaerahrawanpenyalahgunaannarkotika. “Kota-kota di Indonesia hampir semua ada pelabuhanpelabuhan sangat kuat rentan adanya penyeludupan dan peredaran narkotika,” kata Budi Waseso usai pencanangan Jalan Sehat Stop Narkotika HUT Ke-169 Boyolali, di Boyolali, Minggu (29/5). Bahkan, Indonesia merupakan salah satu negara penyuplai narkotika ke Negara Australia dan New Zeland. Dua wilayah di Indonesia yakni Yogyakarta dan Bali daerah yang memasok barang narkotika ke dua negara itu. Oleh karena itu, kata Buwas, dua tempat tersebut sekarang menjadi perhatian petugas Australia dan Selandia Baru, karena dianggap pintu gerbang masukan nakotika ke negaranya. “Padahal, narkotika yang beredar di Indonesia seluruhnya dari Tiongkok, Bangkok Thailand, Pakistan, India dan Iran, serta beberapa negara lainnya di Eropa. Mereka memasukan narkotika ke Indonesia,” katanya. Menurut dia, Indonesia termasuk pangsa pasar terbesar perdagangan narkotika di negara-negara Asean. Apapun jenis narkotika yang dikirim ke Indonesia semua dikonsumsi masyarakat di Tanah Air. “Kita mencatat sudah sebanyak 43 jenis baru narkotika yang sudah masuk ke Indonesia dari 541 jenis di Dunia. 18 jenis yang masuk Indonesia diantaranya, sudah dapat terdeteksi masuk golongan narkotika,” katanya. Kendati demikian, pihaknya terus waspada adanya kerawanan penyalahgunaan narkotika jenis baru yang mungkin dikonsumsi masyarakat, karena masih banyak yang belum terdeteksi dan baru 18 jenis. “Kita sedang kerja sama dengan negara lain termasuk terakhir Rusia yang memiliki laboratorium mampu mendeteksi narkotika jenis baru,” katanya. (ant/nii)

Babak Baru Kasus Pembunuhan Berencana Gunakan Racun Sianida Kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin memasuki babak baru setelah Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta menyatakan berkas perkara kasus tersebut lengkap atau P21. Jessica Kumala Wongso yang menjadi tersangka tunggal dalam perkara pemb unuhan berencana itu terancam hukuman mati. KABAR yang ditunggu publik dalam kasus pembunuhan berencana menggunakan racun sianida itu akhirnya muncul dua hari menjelang deadline pekan lalu. Pada Kamis (26/5), Kejati DKI Jakarta menyatakan berkas perkara pembunuhan lengkap P-2. Keesokan harinya, kejaksaan pun menerima pelimpahan tahap II berupa 37 barang bukti, termasuk rekaman CCTV, satu unit mesin penggiling, dan dua sampel celana panjang tersangka yang hilang. Pada pelimpahan tahap II ini pun kejaksaan menyatakan semua barang bukti telah terpenuhi. “Hari ini, tanggal 27, proses penyerahan tahap dua, tersangka Jessica dengan barang bukti telah kami terima. Atas penyerahan itu, JPU (jaksa penuntut umum) melakukan penelitian dan semua dinyatakan terpenuhi,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat Hermanto di kantor Kejari Jakarta Pusat, Jumat (27/5). Bersamaan dengan lengkapnya berkas, Jessica pun resmi menjadi tahanan Kejakasaan dan dipindahkan dari Rutan Polda Metro Jaya ke Rutan

KhususWanita Pondok Bambu, Jakarta Timur. Dia dititipkan di Rutan Pondok Bambu selama 20 hari. “Tersangka Jessica kami titipkan ke Rutan Pondok Bambu terhitung 20 hari, terhitung hari ini (Jumat),” kata Hermanto. Spekulasi bahwa Jessica akan lolos dari tahanan pada 28 Mei pun berakhir. Kini bola di tangan kejaksaan. “JPU akan melengkapi kelengkapan berkas itu sendiri dan sesegara mungkin melimpahkan ke PN Jakarta Pusat,” kata dia. Tidak Menzalimi Dalam kesempatan terpisah, penyidik Polda Metro Jaya meyakini alat bukti dalam kasus dugaan pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan tersangka Jessica Kumala Wongso cukup kuat. “Penyidik sudah mengumpulkan sejumlah alat bukti, mulai dari keterangan saksi, ahli, dokumen, dan bukti petunjuk, seperti kamera tersembunyi,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono di Jakarta, Jumat. Awi mengatakan penyidik kepoli-

yang bersangkutan (Jessica) sangat pantas mempertanggungjawabkan perbuatannya,” tutur Krishna. Krishna manambahkan bahwa polisi tidak memaksakan kasus Jessica agar berlanjut ke persidangan. Namun, hal itu berdasarkan alat bukti yang meyakinkan.

AKHIRNYA P21: Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta menyatakan berkas perkara kasus kopi beracun sianida yang menjerat tersangka Jessica Wongso akhirnya lengkap yaitu P21.

sian berupaya merangkai sejumlah alat bukti tersebut selanjutnya melimpahkan kepada pihak kejaksaan. Terkait dengan berkas berita acara pemeriksaan Jessica yang sempat beberapa kali dikembalikan kejaksaan, Awi menyebutkan persepsi penyidik dan jaksa peneliti terkadang berbeda. “Jaksa peneliti menafsirkan ada beberapa yang harus dilengkapi penyidik kepolisian,” ujar Awi. Berdasarkan petunjuk jaksa peneliti tersebut, polisi berupaya melengka-

pi berkas BAP Jessica untuk penyempurnaan sebelum dinyatakan lengkap (P-21). Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Polisi Krishna Murti menyatakan penyidikan kasus Jessica sesuai prosedur hukum yang berlaku. Penyidik kepolisian tidak gegabah menetapkan seorang tersangka untuk mempertanggungjawabkan tindakan pidananya jika tidak memiliki alat bukti yang cukup kuat. “Percayalah kami tidak berniat menzalimi orang,

Tunggu Dokumen Terpisah, pengacara tersangka kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso, menyatakan pihaknya menunggu dokumen dakwaan diterima untuk menentukan langkah hukum selanjutnya. “Untuk langkah hukum selanjutnya, kami masih belum menentukan karena belum mendapatkan dokumen dakwaannya,” kata kuasa hukum Jessica, Yudi, selepas mengurus perpindahan tersangka di Rutan Pondok Bambu. Terkait dengan kemungkinan Jessica dijerat Pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati, pidana penjara seumur hidup atau selama waktu tertentu yang paling lama 20 tahun, Yudi menyatakan hal tersebut kewenangan jaksa penuntut. “Ya, silakan saja apakah nantinya mau satu kitab didakwakan kepada Jessica juga tidak masalah. Namun, apakah bisa membuktikannya atau tidak, ‘kan seperti itu,” ujar Yudi.

Menurut Yudi, Jessica akan berada di Rumah Tahanan Pondok Bambu sekitar 20 hari dalam masa waktu menunggu persidangan dan kemungkinan akan diperpanjang sesuai dengan masa persidangan. “Jadi, nanti tunggu persidangan dalam satu atau dua minggu. Untuk keadaan Jessica yang tadi ditanyakan, menurut saya seharusnya lebih baik di sini, ya, daripada di tahanan Polda Metro Jaya,” katanya. Sebagaimana diketahui, Jessica KumalaWongso merupakan tersangka kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin. Dia resmi ditetapkan sebagai tersangka tersangka pada tanggal 29 Januari 2016. Mirna tewas usai meneguk es kopi vietnam di Olivier Cafe, Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu 6 Januari 2016. Diduga, kopi yang diteguk Mirna mengandung racun Sianida. Jessica resmi ditahan di rumah tahanan Mapolda Metro Jaya sejak Sabtu 30 Januari 2016. Sesuai dengan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), penahanan terhadap Jessica maksimal dilakukan 120 hari atau berakhir pada tanggal 28 Mei 2016 seraya melengkapi berkas perkara hingga jaksa menyatakan siap untuk dilimpahkan ke pengadilan untuk disidangkan. (ant/kcm/nii)


04 OPINI

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Jokowi dan Komunikasi Politik Digital A

TAJUK

PDAM Delta Tirta Kolaps?

W

as-was dan ketakutan. Mungkin itu yang saat ini dirasakan oleh kebanyakan pelanggan Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Delta Tirta Kabupaten Sidoarjo. Mereka was-was dan ketakutan soal kekhawatiran yang disampaikan para pimpinan di BUMD milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo itu benar-benar menjadi kenyataan. Salah satu direksi menyebut, bila permasalahanpermasalahan yang saat ini tengah dihadapi PDAM Delta Tirta tidak segera dicarikan solusi maka dapat berdampak pada kelangsungan kinerja. Dan, dampaknya nanti yang akan merasakan adalah para pelanggan. Mereka tidak bisa menikmati air PDAM atau kalau tidak masih bisa menikmati tapi kualitasnya tak jauh beda dengan air sungai. Saat dilakukan hearing (dengar pendapat) antara jajaran Direksi PDAM Delta Tirta dengan Komisi D DPRD Kabupaten Sidoarjo beberapa waktu lalu, memang sempat terungkap soal banyaknya persoalan yang dihadapi pasca penahanan terhadap Direktur Utama (Dirut) PDAM Delta Tirta, Sugeng Mujiadi, terkait kasus dugaan korupsi pengadaan pipanisasi. Sejak ditahannya Direktur Utama Sugeng Mujiadi oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo berimbas pada terhambatnya sistem pengelolaan keuangan di perusahaan daerah itu. Salah satunya, PDAM Delta Tirta terancam tak bisa membayar utang dan kewajiban keuangan yang lain yang todalnya mencapai Rp 7 miliar yang meliputi tunggakan karyawan, pembayaran listrik PLN, dan pembayaran Telkom. Belum lagi, persediaan bahan kimia untuk penjernih air yang stoknya juga sudah mulai menipis. Permasalahan yang saat ini dihadapi PDAM Delta Tirta ada baiknya dijadikan semacam pelajaran bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo. Hal itu guna mengantisipasi terjadinya persoalan serupa di satuan kerja perangkat daerah (SKPD) lain semisal pucuk pimpinannya juga dihadapkan pada persoalan hukum seperti dihadapi Sugeng Mujiadi. Seperti diungkapkan para Direksi PDAM Delta Tirta, mereka kesulitan mencairkan keuangan dikarenakan banyak kebijakan yang mengharuskan adanya tanda tangan Dirut, tidak bisa terpenuhi karena yang bersangkutan enggan memberikan tanda tangannya. Semisal pencairan anggaran PDAM untuk gaji karyawan dan pembayaran listrik, yang tidak bisa dicairkan. Bahkan khusus untuk pembayaran tagihan listrik, pihak PLN memberikan tenggat waktu akhir bulan Mei 2016. Jika tidak dibayar, maka aliran listrik untuk PDAM dikabarkan akan diputus. Sebenarnya, dengan belum adanya penunjukan Pelaksana tugas (Plt) Dirut, Sugeng Mujiadi masih mempunyai kewenangan untuk mengambil kebijakan meski saat ini berada di dalam ruang tahanan. Namun, Sugeng sendiri tampaknya tidak mau mengambil risiko dan selalu enggan memberikan tanda tangannya hingga mengganggu kinerja PDAM secara umum. Jajaran Direksi PDAM Delta Tirta sebenarnya sudah bebrapa kali mengkomunikasikan masalah ini dengan Dirut Sugeng Mujiadi. Namun kondisi hukum yang sedang dihadapi Dirut saat ini, membuat yang bersangkutan enggan memberikan tanda tangannya. Di sinilah, perlu segera adanya ketanggapan dan kebijakan dari Bupati Sidoarjo untuk secepatnya melakukan penyelamatan terkait permasalahan yang saat ini tengah dihadapi PDAM Delta Tirta. Hal itu sangatlah diperlukan agar PDAM Delta Tirta bisa tetap berjalan, tentunya harus ditunjuk Plt agar bisa mengambil kebijakan secara administrasi. - Budiarie S

Diterbitkan oleh: PT. Berita Metro Jl Tunjungan No 86 Surabaya. www.beritametro.co.id Percetakan: PT Citra Cetak Pratama (isi di luar tanggung jawab percetakan)

khir pekan ini Presiden Joko Widodo secara resmi mengeluarkan akun media sosialnya berbasis youtube yang bisa mengunggah video atau gambar bergerak dengan berbagai tema dan juga pendekatan. Sebelum meluncurkan akun youtube resmi miliknya, mantan Gubernur DKI Jakarta itu sudah terlebih dahulu menggunakan media sosial lainnya berbasis teks yaitu twitter dan juga Facebook. Jokowi yang memimpin Indonesia ketika kemajuan komunikasi publik sampai pada tingkatan komunikasi antarindividu yang bersifat massal, tentu menyadari bagaimana pentingnya menggunakan berbagai saluran media sosial untuk menyampaikan pandangan, kebijakan dan juga hasil kerja kabinet dan pemerintahan yang dipimpinnya. Dalam masa 10 tahun terakhir perkembangan media sosial dengan berbagai platform memang sedemikian dramatis. Tak hanya dari jenis dan apa yang ditampilkannya semakin beragam, namun juga fitur disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat sebagai penggunanya. Ketika twitter semula hanya dikenal dengan platform teks yang hanya mampu mengunggah 160 karakter, kemudian pengembangnya menyematkan fitur di mana pengguna bisa mengunggah foto dan juga video pendek. Demikian juga dengan instagram yang semula hanya menyediakan fasilitas mengunggah foto namun kemudian melengkapinya dengan fitur unggahan video meski hanya beberapa detik saja. Banyak kalangan menilai media sosial merupakan perkembangan lebih lanjut dalam metode komunikasi antara manusia. Media sosial bisa juga disebut sebagai komunikasi instan, di mana

seseorang atau banyak orang bisa berkomunikasi dengan pihak lain baik perseorangan maupun dalam jumlah yang banyak meski belum mengenal sebelumnya. Dengan pola seperti ini maka komunikasi melalui media sosial sejauh ini dianggap efektif untuk menyampaikan pesan kepada banyak orang terlebih dengan kepemilikan alat komunikasi berupa telepon selular dan kemudahan mengakses informasi melalui internet yang semakin baik saat ini. Ketika seseorang atau masyarakat telah memahami fungsi dan penggunaan media sosial dan memahami etiket penggunaannya, maka akan banyak keuntungan (tak hanya finansial) yang dapat diperoleh. Yang paling mudah adalah kemampuan menyampaikan pesan secara efektif dan dipahami dengan mudah. Thibaut dan Kelley dalam teori pertukaran sosial bila dikaitkan dengan tren komunikasi yang saat ini berkembang. Penggunaan media sosial bisa dipahami sebagai sebuah upaya menciptakan hubungan sebagai bagian dari cara untuk memperoleh sebuah keuntungan. Bentuk keuntungan yang didapat bisa dalam bentuk

Oleh: Panca Hari Prabowo Jurnalis LKBN Antara

emosional berupa adanya pertemanan, memuaskan kebutuhan eksistensi diri dan lainnya. Sementara bila keuntungan dilihat dari sisi finansial, banyak kalangan yang menggunakan media sosial sebagai bagian dari strategi pemasaran produk

Komunikasi Politik Digital Upaya pemimpin politik untuk berkomunikasi dengan masyarakat atau dengan konstituennya telah dilakukan sejak lama. Komunikasi yang dilakukan itu merupakan cara untuk membina keterhubungan antara pemimpin dengan rakyatnya sekaligus bisa digunakan untuk mengukur efektivitas pemerintahan. Selaras dengan perkembangan pola komunikasi yang ditopang oleh kemajuan teknologi, bila dalam beberapa dekade lalu pemimpin politik menggunakan sarana pidato yang dihadiri oleh ribuan orang sebagai bagian dari komunikasi politik maka kemudian beralih menggunakan radio, televisi, tulisan artikel dan kini media sosial. Demikian juga dengan Presiden Joko Widodo yang tak luput memanfaatkan dampak

luas dari komunikasi melalui media sosial. Sejak lama, mantan Gubernur DKI Jakarta itu memang kerap berkomunikasi dengan masyarakat melalui media sosial baik secara langsung maupun tidak langsung. Ketika menjabat sebagai Kepala Negara sejak Oktober 2014, upaya-upaya komunikasi politik yang lebih kreatif terus dilakukannya beserta jajaran pemerintahan. Jokowi, demikian ia biasa disapa, menyadari bahwa komunikasi dengan konstituen sangat penting. Dengan komunikasi itu maka konstituen diharapkan bisa memahami kebijakan pemerintah dan juga mengetahui apa yang sudah dikerjakan oleh sosok yang dipilih rakyat dalam pilpres 2014 itu. Presiden Jokowi meluncurkan akun Twitter @jokowi dan Facebook (Presiden Joko Widodo) pada 21 Juni 2015, kemudian disusul peluncuran situs resmi www.presidenri.go.id pada 15 Desember 2015, dan peluncuran akun Instagram @ jokowi pada 28 Januari 2016. Sementara akun http://youtube.com/c/jokowi, mulai dapat diakses para netizen pada pukul 09.00 WIB, Sabtu, 28 Mei 2016. Akun resmi Youtube Presiden Joko Widodo merupakan hasil produksi bersama antara Tim

“…Presiden Jokowi meluncurkan akun Twitter @jokowi dan Facebook (Presiden Joko Widodo) pada 21 Juni 2015, kemudian disusul peluncuran situs resmi www.presidenri.go.id pada 15 Desember 2015, dan peluncuran akun Instagram @jokowi pada 28 Januari 2016. Sementara akun http://youtube.com/c/ jokowi, mulai dapat diakses para netizen pada pukul 09.00 WIB, Sabtu, 28 Mei 2016. Akun resmi Youtube Presiden Joko Widodo merupakan hasil produksi bersama antara Tim Komunikasi Presiden dengan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden….”

Komunikasi Presiden dengan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden. Penggunaan akun media sosial oleh Presiden Joko Widodo itu sendiri, bila meminjam pemikiran Altman dan Taylor tentang Penetrasi Sosial, maka upaya yang dilakukan Kepala Negara beserta tim komunikasinya merupakan cara untuk bisa mengenal dan dikenal oleh masyarakat secara lebih luas. Kepemilikan akun media sosial pribadi yang terkadang penyebaran informasinya dilakukan sendiri oleh Presiden sebelumnya sudah dirintis oleh Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono. SBY kemudian juga menggunakan platform Facebook dan Youtube untuk menyampaikan pandangannya. Bisa jadi, di tengah sentimen negatif sejumlah media terhadap pemerintahannya, penggunaan media sosial bisa menjadi salah satu sarana untuk menjelaskan duduk permasalahan sebenarnya sesuai dengan sudut pandangnya. Bagi masyarakat sendiri dengan kemampuan mengirim pendapat dan bahkan kritikan langsung kepada tokoh politik melalui media sosial merupakan sebuah sensasi tersendiri, sensasi yang tidak mungkin dirasakan pada dekade-dekade sebelumnya karena komunikasi politik saat itu lebih bersifat resmi dan satu arah. Komunikasi politik melalui media sosial atau komunikasi politik secara digital, bisa jadi merupakan cara yang efektif saat ini untuk meraih pemahaman dan simpati konstituen, namun inti dari keberhasilan sebuah pemerintahan maupun pemimpin politik sebenarnya mewujudkan program yang bisa dirasakan oleh masyarakat secara nyata, salah satu contoh yang sederhana adalah harga sandang, pangan dan papan yang murah dan terkontrol. (*)

Akhir Politik Identitas Sektarian

D

alam diskursus pemeliharaan semangat keberagaman dan toleransi, dialog antar-pemeluk iman berlainan merupakan jalan yang paling sering ditempuh oleh kelompok intelektual dan aktivis sosial keagamaan. Jalan lain yang tak kalah pentingnya adalah persahabatan antar-pemeluk iman berlainan. Jika jalan itu dirintis dan ditapaki oleh dua putra terbaik bangsa, pastilah para pengikut akan berlomba untuk menjejak jalan setapak yang terintis itu. Presiden ketiga Indonesia BJ Habibie dan rohaniman Romo Franz Magnis-Suseno termasuk putra bangsa yang memberi sumbangsih pada negeri lewat persahabatan pribadi yang pantas digaungkan demi memperkuat rajutan hubungan antarpemeluk iman berlainan di Tanah Air. Persahabatan dua tokoh penting itu dirayakan The Habibie Centre dengan tema Merawat Keberagaman dan Toleransi belum lama ini. Perayaan itu dimaksudkan sebagai kado ulang tahun salah satu tokoh pembela hak asasi manusia kelahiran Jerman yang memilih mengabdikan tenaganya untuk rakyat Indonesia. Habibie ditakdirkan menjadi tokoh terkemuka lewat perjalanan studinya di Jerman. Perjumpaan yang digariskan takdir inilah yang menjadikan persahabatan mereka begitu istimewa. Nilai istimewa itu perlu diletakkan dalam konteks sosial di Tanah Air yang dalam kadar tertentu punya tendensi ke arah politik identitas yang sektarian. Di era Orde baru, ketika militerisme menopang hege-

moni sang penguasa yang anti demokrasi, politik identitas yang sektarian pernah begitu menonjol. Salah satunya adalah kelahiran Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI). Di sinilah Habibie menjadi ikon utamanya. Saat itu, kehadiran ICMI dianggap sebagai babak baru dalam kancah politik Indonesia yang dibayangkan dapat menempatkan pemeluk Islam sebagai kekuatan sosial politik yang perlu diperhitungkan. Sejumlah pakar keilmuan, seperti Wardiman Djojonegoro, Adi Sasono, Jimly Asshiddiqie, menjadi pengurus teras sekaligus pejabat negara. Namun, Gus Dur, yang di kemudian hari menjadi presiden keempat Indonesia, bersuara minor tentang ICMI. Tokoh Nahdlatul Ulama yang kritis terhadap setiap bentuk politik identitas sektarian itu berpendapat intelektual tak perlu label keagamaan. Bagi Gus Dur, cendekiawan tak perlu diberi adjektiva yang memperlihatkan dari agama apa dia berasal. Cendekiawan berkiprah untuk kepentingan universal, bukan kelompok pengikut agama tertentu. Di mata Gus Dur, ICMI adalah organisasi yang sarat beraroma

Oleh: M Sunyoto Wartawan Senior

politik dan dia menolak menjadi anggota perhimpunan yang dibidani Soeharto, presiden terlama dalam sejarah politik Indonesia itu. Kini pamor ICMI dan organisasi serupa seakan ditelan bumi. ICMI meredup seiring dengan minggirnya Habibie dari episentrum kekuasaan riil. Habibie pun memilih berkiprah di wilayah yang jauh dari jagat politik. Dia dirikan The Habibie Center. Jiwa filantropisnya tersalurkan lewat organisasi nirlaba ini. Secara rutin, para ilmuwan, seniman, penemu memperoleh penghargaan dari The Habibie Center. Setelah tak berkiprah secara riil di dunia politik, Habibie membebaskan dirinya dari politik identitas sektarian, yang dilakukan antara lain dengan memberikan kado istimewa lewat perayaan ulang tahun Romo Magnis yang menginjak usia sepuluh windu itu. Pilihan tema perayaan ulang tahun bagi penulis sejumlah buku filsafat dan etika itu bisa dimaknai sebagai refleksi atas pentingnya mengawal

Indonesia yang plural dan multikultural. Dari sinilah Habibie dapat diletakkan sebagai tokoh yang tak segaris dan sewarna lagi dengan kekuatan politik yang masih berpangku pada identitas sektarian keagamaan. Indonesia yang dihuni dan dihidupi manusia dari berbagai latar suku, budaya dan agama perlu dijauhkan dari kecenderungan merebaknya politik identitas sektarian. Publik pantas bersyukur bahwa salah satu putra terbaik mereka telah memilih jalan politik hati nurani, keluar dari jalur politik identitas sektarian. Perjalanan hidup setiap manusia tentu penuh lika-liku yang kadang dramatis kadang adem ayem. Habibie yang pernah begitu lengket dengan kekuasaan yang begitu otoriter akhirnya menemukan jalan menuju akhir yang diidamkan setiap orang. Jalan menuju akhir yang baik. Saat mengakhiri kekuasaannya sebagai presiden ketiga dalam forum mosi tak percaya, Habibie memperlihatkan sikap keberterimaannya yang elegan, legowo penuh ketulusan. Perjumpaannya dengan presiden penerusnya, Gus Dur, dalam serah terima mobil pribadi

“…Di era Orde baru, ketika militerisme menopang hegemoni sang penguasa yang anti demokrasi, politik identitas yang sektarian pernah begitu menonjol. Salah satunya adalah kelahiran Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI). Di sinilah Habibie menjadi ikon utamanya. Saat itu, kehadiran ICMI dianggap sebagai babak baru dalam kancah politik Indonesia yang dibayangkan dapat menempatkan pemeluk Islam sebagai kekuatan sosial politik yang perlu diperhitungkan…”

kepresidenan, dicatat dengan tinta emas oleh media massa. Habibie dengan nada berseloroh kepada penerusnya mengatakan: Kaca mobil ini antipeluru, Gus. Untuk mengukuhkan dan semakin mengongkretkan semangat keberagaman yang dimiliki Habibie, di masa depan agaknya perlu pemikiran baru dalam skema pemberian Anugerah Habibie. Selama ini, para pakar keilmuan dan seniman yang memperoleh penghargaan didominasi oleh kelompok Islam. Ada baiknya impresi multiiman bisa tercermin dalam komposisi penerima The Habibie Award itu untuk masa-masa yang akan datang. Dari sinilah nama besar Habibie sebagai tokoh penopang Indonesia yang plural semakin memancar di seantero negeri bahkan sangat mungkin seluruh dunia. Makna semangat keberagaman penuh toleransi yang digaungkan Habibie merupakan antitesis atas merebaknya berbagai aksi intoleran serta gairah di kalangan tertentu yang berambisi dan mengimpikan negara teokrasi di Tanah Air. Sebagai pakar aeronotika yang memiliki banyak pengagum, Habibie telah membersitkan sinyal atau pesan lewat perayaan ulang tahun seorang rohaniman Katolik bahwa Indonesia harus menjadi negara bagi pemeluk berbagai paham keyakinan. Para pengagum yang masih berkecenderungan menjalankan politik identitas sektarian agaknya perlu membaca sinyal dan pesan Habibie itu untuk kemudian mengubah haluan dan watak politik mereka.(*)

Direktur: Silvia Balhmar. Pemimpin Perusahaan: M. Mashudi. Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Totok Hartana. Wapimred: Noor Ipansyah Iskandar. Dewan Redaksi: AR Balhmar, Djoko Tetuko, Samiadji Makin Rahmat, Yahya A Waber, Tjipto Chandra, Marcella, Hadi Ismanto, M. Nabil. Redaktur Pelaksana: Rofiq Kurdi Ismail. Koordinator Liputan: Budi Arie Satriyo. Redaktur: Bambang Andrias, Oki Lukito, Aziz Tri, E Prayogo, Novi Triawan, Indra Nanang. Asisten Redaktur: Dian Kurniawan. Reporter: Arina, Ali Topan, Faisal Abdillah, Suluh DP, Andre Septia Hadi, Subairi Amar Bachan, Hasan Nur Rahmad. Fotografer: Soemadji, Tovan Beka . Copy Editor: Bangkit Irmanudin Bahri. Pracetak: Ahmad Choironudin. Artistik/Tata Letak: Irfan HA, Luthfi, Firman. Desain Grafis: Khalid “Klied”. Sekretaris Redaksi: Muh. Faizin. Bidang Online: Wahyu Saputro. Eksekutif Marketing: Fahad Balhmar, Khalid H. Perwakilan Daerah: Jakarta: Marcella (Kord), Ferdy Yunisaf. Mojokerto: Prayogi. Sidoarjo: Yahdar Balhmar, Syaikhul Hadi. Pasuruan: H Umar Wirohadi (kabiro), Abdul Kadir Jaelani, Wahyudi. Probolinggo: Yusron Fuadi. Malang: Aji, Kholil, Agus Susanto. Lamongan: M. Zainuddin, Thafhanul Fahri. Koordinator Sirkulasi/Pemasaran: M. Mashudi. Alamat Redaksi: Jl Tunjungan No 86 Surabaya. Telp. +6231 5318686, 5323414. Fax:+6231 5323415 Redaksi: 081334312300 | Iklan/Langganan: 081216327858 | No Pengaduan: 031 70975270. Email: red_beritametro@yahoo.co.id. Tarif Iklan: Display(fc) Rp. 35.000/MMK (BW) Rp. 25.000/MMK. Sosial Rp. 10.000/MMK, Baris Rp. 15.000 (Minimal 2 Baris).

DALAM MENJALANKAN TUGAS PELIPUTAN, WARTAWAN BERITA METRO DIBEKALI TANDA PENGENAL, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


OLAH RAGA 05

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Enggan Lepas Stephan El Shaarawy

Muguruza Singkirkan Kuznetsova PARIS (BM) – Petenis unggulan keempat asal Spanyol Gabrine Muguruza melangkah ke perempatfinal Prancis Terbuka setelah mengalahkan mantan juara Svetlana Kuznetsova dengan skor 6-3, 6-4 pada Minggu (29/5). Muguruza yang bermain agresif tidak memberi kesempatan lawannya unggulan ke-13 asal Rusia itu untuk berkembang. Pada pertarungan set pertama, Muguruza tampil akurat dan melaju unggul 5-3 setelah mendapat kesempatan break ketujuhnya. Dia menutup kemenangan set pertamanya melalui pukulan forehand. Pada set kedua, pertandingan berlangsung lebih seru ketika Kuznetsova mampu mematahkan lawannya untuk menyamakan skor 4-4 ketika Muguruza tampil kurang konsisten, hanya saja petenis Spanyol itu mampu meraih break lagi pada game selanjutnya melalui pukulan passing yang akurat. Namun Muguruza menunjukkan ketegangannya dan kecolongan dua match poin sebelum servisnya mengalami kesalahan ganda, dia kembali mendapatkan irama permainannya dengan meraih match poin kelimanya ketika pukulan backhand Kuznetsova memanjang. Dengan hasil kemenangannya itu maka petenis Spanyol itu selanjutnya akan menghadapi pemenang antara petenis AS Shelby ROgers atau petenis Rumania ungulan ke-25 Irina Camela Begu. (dbs/azt)

AC Milan Tak Turunkan Harga Transfer MILAN (BM) – AC Milan tak akan melepas Stephan El Shaarawy dengan harga murah ke AS Roma. Manajemen I Lupi, julukan AS Roma, juga diberi tenggat hingga 22 Juni untuk menyelesaikan proses transfer El Shaarawy. Status El Shaarawy di AS Roma memang hanya pinjaman. Sebelumnya, dia terlebih dahulu dipinjamkan AC Milan ke AS Monaco, tetapi kurang bersinar. Kembali ke Serie A bersama AS Roma sejak Januari lalu, El Shaarawy tampil impresif. Dalam 16 laga Serie A, dia mencetak 8 gol dan mengkreasi dua gol. AS Roma pun tertarik untuk menggaet El Shaarawy. Mereka berharap AC Milan mau menurunkan harga dari banderol 9 juta euro (sekitar Rp 136 miliar) yang dipatok AC Milan. Namun, kubu AC Milan bergeming.Wakil Presiden Adriano Galliani justru meminta AS Roma untuk segera memenuhi persyaratan pelunasan transfer itu. “Tenggat waktu bagi mereka untuk mengaktifkan opsi pembelian El Shaarawy adalah 21-22 Juni. Selain itu, kami juga tak akan melakukan negosiasi harga,” ujar Galliani kepada Mediaset Premium, Sabtu (28/5).

lintas arena

ISTIMEWA

RAYAKAN GOL : Bomber Stephan El Shaarawy usai merayakan gol AS Roma. AC Milan tak akan melepas El Shaarawy dengan harga murah ke AS Roma.

“Jika AS Roma tak memenuhi persyaratan itu, El Shaarawy akan kembali ke kami. Kembalinya dia takkan menjadi masalah buat tim ini,” tutur Galliani lagi. Galliani lalu mengingatkan bahwa El Shaarawy pernah

tampil luar biasa bersama AC Milan pada 2012-2013. Pada paruh pertama, dia mencetak 15 gol, tetapi kemudian mandek lantaran kehadiran Mario Balotelli. “El Shaarawy juga mengalami sejumlah cedera. Namun, dia tetap pemain hebat dan kami tak

pernah khawatir,” ucap Galliani. “Kami akan berbicara dengan pihak AS Roma. Mereka punya hak untuk membeli dia. Jika tidak, El Shaarawy akan kembali ke AC Milan,” ujar dia menegaskan. El Shaarawy dibeli AC Milan

dari Genoa pada 2011. Sejak saat itu, dia tampil 82 kali di Serie A dan mencetak 21 gol bagi AC Milan. Pada 13 Juli 2015, dia dipinjamkan AC Milan ke AS Monaco. Baru pada 26 Januari 2016, dia kembali ke Serie A dan berseragam AS Roma. (dbs/azt)

Mascherano Pilih Bertahan di Barcelona BUENOS AIRES (BM) – Javier Mascherano mengaku masih

berikrar setia membela Barcelona, sekalipun tengah digosip-

kan menjadi salah satu target transfer Juventus.

Juventus tampaknya tengah gencar memburu pemain Barcelona. Sebelumnya, rumor beredar terkait ketertarikan juara Serie A itu untuk memboyong bek kanan asal Brasil, Dani Alves. Belum juga rumor soal Alves rampung, kali ini gosip menerpa Mascherano. Dia diberitakan diinginkan pelatih Massimiliano Allegri untuk memperkuat timnya. “Itu hanya rumor,” kata Mascherano saat diwawancaraiTyCSports, seusai membela timnas Argentina, Sabtu (28/5) pagiWIB. “Saat ini, saya masih di Barcelona. Saya mensyukuri hal tersebut,” tutur pemain yang ISTIMEWA

JUARA : Javier Mascherano saat memperkuat Barcelona memenangkan gelar juara Copa del Rey.

memiliki kontrak hingga Juni 2018 ini. Kendati demikian, Mascherano tak berani menjamin akan selalu berada di Barcelona. Apalagi, dia sempat tersandung dengan kasus pajak di Spanyol. “Saya tak bisa mengatakan apa yang akan terjadi. Klub tahu bahwa saya punya masalah pribadi,” ucap dia. Berdasar Transfermarkt, nilai pasar Mascherano adalah 15 juta euro. Meski akan berusia 32 tahun, pemain kelahiran 8 Juni 1984 itu tetap tampil luar biasa dan serbabisa. Mascherano bisa dimainkan sebagai bek tengah maupun gelandang bertahan. Hal ini bisa menjadi salah satu solusi Juventus di lini tengah dan belakang untuk menghadapi musim baru. (dbs/azt)

Tak Masalah Bayar Denda Rp 151 Miliar MARSEILLE (BM) - Pemain Olympique Marseille, Lassana Diarra, mengaku tak masalah harus membayar denda 10 juta euro (sekitar Rp 151 miliar) yang dijatuhi Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS). Seperti dilansir dari BBC, Sabtu (28/5), Diarra dijatuhi sanksi denda sebesar 10 juta euro akibat melanggar kontraknya saat meninggalkan klub Rusia, Lokomotiv Moskwa, pada 2014. Diarra meninggalkan Lokomotiv lantaran pihak klub secara sepihak memotong gajinya. Akan tetapi, sikapnya itu berujung pada sanksi. Gelandang kelahiran 10 Maret 1985 itu dicekal selama 15 bulan. Meski cabut dari Lokomotiv pada 2014, dia baru bisa

bergabung dengan Marseille pada musim panas 2015 lalu. Setelah itu, Diarra pun diharuskan membayar denda sebesar 10 juta euro. Lewat akun Twitter pribadi, Diarra mengeluarkan unek-uneknya. “Saya menerima situasi ini atas apa yang telah saya lakukan,” ujar mantan pemain Chelsea dan Arsenal itu. “Saya sudah dihukum 15 bulan, dibekukan gaji selama 15 bulan, pembayaran 110.000 euro untuk kepentingan CAS, dan denda 10 juta euro,” tulis pemain tim nasional Prancis ini. Meski absen 15 bulan di kompetisi profesional, Diarra tetap

tampil impresif bersama Marseille pada musim ini. Dia

pun dipanggil pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, un-

tuk dibawa serta ke Piala Eropa 2016. (dbs/azt)

ISTIMEWA

MELAWAT: Jose Mourinho dan Louis van Gaal saat Chelsea melawat ke kandang Manchester United, April 2014.

Lewis Hamilton Juara GP Monaco MONACO (BM) – Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, meraih kemenangan perdananya musim ini setelah finis di urutan pertama pada balapan GP Monaco, Minggu (29/5). Hamilton memulai balapan di sirkuit jalan raya di kota Monaco ini dari posisi start ke-3. Dia naik ke urutan pertama pada pertengahan sesi. Balapan 78 lap ini dimulai dengan safety car (SC) memimpin karena hujan masih turun. SC akhirnya masuk pada lap ke-7 dan balapan normal dimulai. Namun, hanya beberapa saat kemudian insiden menimpa Jolyon Palmer (Renault). Mobilnya menabrak pembatas hingga akhirnya berhenti di Sainte Devote. Dengan lintasan yang mengering, para pebalap mulai berganti dengan slick tyres. Marcus Ericsson (Sauber) yang pertama melakukannya dengan memakai ban berkompon ultrasoft. Hamilton menyusul berganti ban supersoft pada lap ke31. Pada lap berikutnya, giliran Ricciardo yang masuk pit stop. Namun, saat Ricciardo masuk untuk berganti ban supersoft, kru-nya belum siap. Pada putaran-putaran terakhir balapan, Hamilton mulai meninggalkan Ricciardo. Pada lap terakhir, dia unggul 6 detik lebih dari Ricciardo. Gerimis mulai turun di beberapa area sirkuit. Hamilton bertahan di depan hingga finis dan akhirnya meraih kemenangan pertamanya musim ini. Ricciardo dan Perez melengkapi podium dengan finis di urutan kedua dan ketiga. Rasberg finis di urutan ketujuh. Dia gagal melanjutkan catatan tiga kemenangan beruntunnya di Monaco. (kcm/azt)

ISTIMEWA

TIMNAS PRANCIS : Lassana Diarra hendak memasuki ruang pertemuan di markas latihan timnas Prancis, Clairefontaine.

Terungkap, Perasaan Van Gaal Usai Dipecat MANCHESTER (BM) - Louis van Gaal merasa dirinya seperti ditusuk dari belakang oleh Jose Mourinho. Hal tersebut di-

ISTIMEWA

Garbine Muguruza

ungkapkan sumber yang dekat dengan Van Gaal seusai manajer asal Belanda tersebut dipecat oleh Manchester United.

Van Gaal dipecat oleh Setan Merah pada Senin (23/5) lalu, atau berselang 2 hari setelah membawa Wayne Rooney dan

kawan-kawan menjuarai Piala FA. Sebagai pengganti Van Gaal, Man United memilih Jose Mourinho. Ternyata Van Gaal merasa sakit hati terhadap cara Man United memperlakukannya. “Louis merasa dikhianati dengan cara Jose mengambil alih dan bagaimana dia dipecat,” kata sumber yang dekat dengan Van Gaal. Menurut sumber tersebut, Van Gaal tak menyangka dipecat setelah berhasil mempersembahkan gelar Piala FA. “Kini dia menyadari apa yang terjadi sejak Desember bersama Mourinho. Louis merasa ditusuk dari belakang oleh Jose

dan klub,” ujarnya. Van Gaal sebetulnya ingin Man United sebagai klub terakhirnya sebelum memutuskan pensiun. Nyatanya, Van Gaal merasa disakiti oleh perlakuan Setan Merah. Seusai MU menjuarai Piala FA, Van Gaal dihubungi Wakil Presiden Ed Woodward pada Minggu (22/5) lalu di kediaman manajer asal Belanda tersebut. Pertemuan yang berlangsung pukul 17.00 waktu setempat tersebut menjadi akhir dari kariernya di Man United. Setelah itu, Van Gaal kemudian diminta Woordward untuk memberitahu stafnya pada keesokan hari di Carrington. (dbs/azt)

ISTIMEWA

Lewis Hamilton

Warriors Mampu Paksakan Game ke-7 WASHINGTON (BM) – Duet Klay Thompson dan MVP NBA, Stephen Curry, tampil gemilang untuk membawa juara bertahan Golden State Warriors mengalahkan Oklahoma City Thunder 108-101 dan memaksakan gim ketujuh untuk menentukan pemenang final wilayah barat. Dengan keadaan imbang 3-3, game ketujuh akan dilangsungkan di Oakland. Pemenang pertandingan final wilayah ini akan menghadapi Cleveland Cavaliers yang telah lebih dulu memastikan diri lolos, Jumat. Dalam gim keenam, Warriors yang wajib menang karena tertinggal 2-3 tampil luar biasa. Thompson menghasilkan 41 poin, sementara Curry menambahkan 29 poin dan 10 rebound. Padahal, Warriors sempat tertinggal 81-89 saat pertandingan tersisa 9 menit. Di pihak Thunder, Kevin Durant menghasilkan 29 poin, sementara RussellWestbrook menambahkan 28 poin. (kcm/azt)


6 METRO SPORT

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

PS TNI Belum Diakui

KILAS

Hari Ini PSSI Verifikasi K85 JAKARTA (BM) - PSSI meminta para pemilik suara yang tergabung dalam Kelompok 85 bersedia dimintai klarifikasi terkait surat permohonan tentang Kongres Luar Biasa (KLB). Menurut Sekjen PSSI, Azwan Karim, pihaknya sudah mengirimkan surat kepada K85 untuk datang ke Kantor PSSI mulai hari ini, Senin (30/5). Azwan ingin menanyakan keaslian surat permohonan KLB tersebut, serta apakah ada tekanan dalam mengajukan KLB. “Kami sudah kirimkan surat untuk mereka datang ke PSSI melakukan verifikasi dan kami tidak berharap prosesnya itu berjalan terlalu lama. Kami buat sangat simpel sekali untuk kasus yang sangat simpel,” terangnya kemarin. Sesuai jadwal, proses verifikasi

akan berjalan selama enam hari. Azwan berharap perwakilan 91 klub, (kecuali PS TNI) yang tergabung dalam K-85 bisa hadir sesuai dengan waktu yang ditentukan. Untuk kasus PS TNI, PSSI belum mengakui sebagai pemilik suara karena belum disahkan dalam kongres. Untuk saat ini, PSSI masih mengakui Persiram Raja Ampat yang saat ini sahamnya sudah dibeli PS TNI. “Yang terdaftar sebagai anggota resmi masih Persiram Raja Ampat, jadi yang itu (PS TNI) belum disahkan. Biasanya bisa disahkan melalui Kongres Tahunan atau KLB,” terangnya. Lebih lanjut, Azwan menuturkan bahwa pihaknya akan menggelar KLB jika proses verifikasi dinyatakan memenuhi syar-

at, salah satunya jumlah voterlebih dari 2/3 pemilik suara. “2/3 voters terpenuhi maka KLB itu harus dilakukan. Kami juga sudah berkoordinasi dengan FIFA dan AFC mereka setuju untuk mengecek dokumen itu benar atau tidak,” katanya. Sebelumnya, K85 mengusung Pangkostrad sekaligus Presiden Direktur PS TNI, Letjen Edy Rahmayadi sebagai Ketua, merilis kembali 91 voters yang mendorong digelarnya KLB. Sebanyak 91 voters itu terdiri dari Asosiasi Provinsi, Klub ISL, Divisi Satu, Liga Nusantara, dan dua asosiasi lainnya. Sesuai hasil komunikasi dengan otoritas epakbola dunia maupun asia (FIFA dan AFC), PSSI memang diwajibkan verifikasi status voters terlebih dahulu sebelum memenuhi keinginan K85. (epe)

Voters Pendorong KLB PSSI: Asprov PSSI (28): Aceh, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Maluku Utara ISL (15): Arema, Persija, Madura United, Sriwijaya FC, Barito Putera, Bhayangkara Surabaya United, Mitra Kukar, Persela, PSM Makassar, PS TNI*, Bali United, Persib, PBFC, Gresik United, Semen Padang FC *Masih terdaftar atas nama Persiram Raja Ampat Divisi Satu (14): PSPS Pekanbaru, PS. Bangka, Persikabo Kab. Bogor, PSCS Cilacap, PSIS Semarang, PSS Sleman, Martapura FC, Persewangi Banyuwangi, Persebo Bondowoso, Persigubin Gunung Bintang, Persik Kediri, Persinga Ngawi, PSGC Ciamis, Persis Solo Divisi Satu (13): PS. Pidie Jaya, PSGL Gayo Lues, Cilegon United, Peserang Serang, Persibas Banyumas, Persibat Batang, Persatu Tuban, Uni Bandung, Perseden Denpasar, PS Badung Bali, Persipan Paniai, Persikos Kota Sorong, Persiyali Yalimo Liga Nusantara (19): Persip Pase, PS Patriot Medan, Persitas Takengon, PS Batam, Nabil FC Pekanbaru, PS Benteng, Persipas Pangkal Pinang, Bandung Barat United, Persigar Garut, Persitas Tasikmalaya, Persekap Kab. Pekalongan, Perssu Sumenep, Persipal Palu, PS Putra Palangkaraya, Persma 1960, Persija Muda, Blitar United, Pro Kundalini, Kaimana FC Asosiasi (2): Asosiasi Pemain, Asosiasi Pelatih

Masih Berharap ke Thiago dan Abdelkbir

FOTO: BM/TOVAN BEKA

SEJARAH BURUK: Kekalahan beruntun di ajang TSC 2016 menjadi catatan rekor sejarah negatif Persela sejak berkiprah di kasta teratas sepakbola nasional. Bahkan rekor ini sudah memakan tumbal Stefan Hansson dari kursi pelatih setelah gagal persembahkan kemenangan ketika menjamu Persipura di Stadion Surajaya.

Persela Masih Optimis Bangkit LAMONGAN (BM) – Lima kekalahan beruntun masuk dalam buku sejarah Persela Lamongan dalam partisipasinya di pentas sepakbola nasional. Hasil negatif itu dicatatkan di ajang TSC 2016. Masih panjangnya perjalanan kompetisi rasa turnamen membuat Persela tetap optimis bisa kembali ke jalur kemenangan. Pada laga perdana TSC, Persela dikalahkan tamu sekaligus tetangganya Persegres Gresik United dengan skor sama 0-1. Lalu, Choirul Huda dkk tumbang dua kali di kandang lawan pada partai away mereka. PSM Makassar dan Persija Jakarta sama-sama mengalahkan Persela di kandang mereka dengan skor sama 1-2. Kekalahan kandang kedua Laskar Joko Tingkir diraih saat menjamu Persipura Jayapura di Stadion Surajaya, Lamongan, dengan skor 01. Derita tim pujaan LA Mania belum berakhir. Hasil tragis kelima beruntun saat dijamu Semen Padang, Sabtu (28/5) kemarin. Pada laga di Stadion Agus Salim tersebut, gawang Persela digelontor empat gol tanpa balas. “Kami akan evaluasi tim ini. Masih ada 29

pertandingan lagi. Perjalanan Persela di TSC masih panjang. Kami pasti akan bangkit lagi,” sebut caretaker Persela Didik Ludiyanto, Minggu (29/5). Dia menjelaskan penurunan performa tim biru langit itu terlihat sangat jelas dari motivasi dan mental tanding para pemain. Menurut Didik, sangat dibutuhkan motivasi tinggi dari pemain sendiri untuk bangkit lagi. “Saya tidak menyalahkan pemain. Karena dengan kondisi terpuruk seperti saat ini, tentu butuh kerja keras mengembalikan performa terbaik kami,” tegas Didik. Meski menderita lima kekalahan beruntun, ia tidak patah semangat dan tetap optimis masih banyak peluang yang akan dilakukan Persela. Didik bersama manajemen klub akan bekerja keras memperbaiki permasalahan teknis maupun non teknis yang terjadi, sebelum kembali melakoni pertandingan lanjutan TSC di bulan Ramadan 1437 H mendatang. “Kami tetap optimis ada beberapa pertandingan yang akan dilakoni dan peluang masih banyak,” tandasnya. (dek/epe)

SURABAYA (BM) – Kontribusi dari Khairallah Abdelkbir dan Thiago Furtuoso belum memberi dampak positif kepada Bhayangkara Surabaya United (BSU). Kedua pemain tersebut dianggap belum menunjukkan permainan terbaik. Namun, manajemen masih menaruh harapan besar kepada kedua pemain tersebut di pentas Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Selain Otavio Dutra, ada dua pemain asing BSU lain yang kerap diturunkan pelatih Ibnu Grahan dalam 11 pemain starter. Dua pemain itu adalah Khairallah Abdelkbir dan Thiago Furtuoso. Hanya saja, kedua pemain itu belum bisa memberikan banyak kontribusi bagi tim berjulukan The Great Alligator tersebut. Secara khusus, keberadaan Thiago layak disorot. Sebab, pemain asal Brasil ini dianggap belum memberikan peran penting sebagai seorang penyerang. Sebagai striker asing, seharusnya Thiago mampu berperan besar membobol gawang lawan. Nyatanya, hingga pekan kelima ia belum mencetak sebiji gol pun untuk BSU. Tetapi, manajemen BSU melalui media officer Eko Yudiono memiliki penilaian tersendiri mengenai Thiago. Ia menyangkal jika Thiago

tidak memiliki kontribusi pada BSU. “Thiago sejauh ini selalu mendapatkan pengawalan ketat dari pemain belakang lawan sehingga ia lebih berperan sebagai pembuka ruang bagi pemain Bhayangkara SU lainnya,” ujarnya, Minggu (29/5). Eko menyatakan kontribusi Thiago maupun Abdelkbir hampir sama. Kendati, hingga kini Thiago belum mencetak gol untuk BSU. Menurut Eko, tim pelatih yakin gol dari pemain 28 tahun itu tinggal menunggu waktu dan ia bisa menjadi bomber berbahaya bila waktunya sudah tepat. Hal sama juga berlaku untuk Abdelkbir. Berdasarkan hasil evaluasi manajemen, Abdelkbir memiliki kontribusi besar di setiap pertandingan yang dijalani BSU sehingga penilaian bila kontribusi pemain asal Maroko ini kurang, dianggap tidak tepat. Sebaliknya, penetrasi serta umpan-umpan terukur Abdelkbir kerap membuahkan peluang. “Umpannya bagus, pemain depan dimanjakan oleh umpanumpannya. Abdel selalu menghidupkan serangan-serangan tim. Jika diberi sedikit ruang, Abdel bisa membahayakan gawang lawan,” bela Eko. (dek/epe)

FOTO TOVAN

AMAN: Dinilai minim kontribusi pada Bhayangkara Surabaya United, namun posisi Thiago Furtuoso dan Khairallah Abdelkbir masih aman hingga kini.

Perunggu Trio Speed Relay Sejajarkan MILS dengan Klub-klub Besar

Tembus Tiga Besar Hamengku Buwono Cup 2016 MALANG (BM) – Malang Inline Skate (MILS) meraih prestasi mengejutkan di Kejurnas Sepatu Roda Hamengku Buwono Cup Yogyakarta, 27-29 Mei 2016. Di kelas standar, MILS sukses menembus posisi tiga besar pengumpul medali terbanyak dengan torehan 3 medali emas, 4 perak dan 2 perunggu. Padahal di ajang itu, MILS bersaing dengan 60 klub kuat dari berbagai kota di Nusantara. “MILS tidak diperhitungkan sebagai calon podium di standar.Namun, berkat kerja keras para atlet dan dedikasi para wali atlet, kita bisa berprestasi dan meraih gelar juara 3 standar level nasional,” kata pelatih MILS, Yuhartono dikonfirmasi via selularnya, Minggu (29/5). Dua medali emas MILS disumbang dari kelas Standar A putri Zauza Djakiyah Syakirah 1000 meter serta Windy Rachman yang meraih 2 emas C 500 dan 1000 meter. Sedangkan dua per-

ak disumbang Faiz Amrullah di kelas C standar putra 500 meter dan 1000 meter, Abhista Irsa Ramadhan standar putra ITT D 300 meter dan Nadine Zada Elmira standar B putri 1000 meter. Untuk perunggu, Zauza kembali meraih medali di kelas standar A putri 500 meter. Lalu, Aninda Rizka Cholilla Istiqomah, Putri AlisyaWD dan Mariska Dwi Amalia mengantongi perunggu di kelas speed relay kelompok putri estafet 3000 meter. “Ini hasil yang luar biasa mengingat lawan kita kuat semua. Ada KISS Karawang, V3 Jakarta, Kairos serta MIC sebagai tuan rumah. Capaian ini menjadi modal kita ke depan untuk menuju kejuaraan Solo Open pada November 2016,” tambahnya. MILS sudah mempersiapkan evaluasi untuk mempersiapkan atletnya agar mendapat prestasi yang lebih baik lagi di kejuaraan ke depan. Yuhartono mengatakan, MILS bisa bersaing di kelas

FOTO BM M CHOLIL

MENJANJIKAN: Kendati hanya meraih perunggu, namun penampilan Aninda Rizka dkk di Hamengku Buwono Cup 2016 cukup menjanjikan.

standar dan mampu mengimbangi tim-tim besar nasional lainnya. “Insya Allah target kita adalah merebut juara umum di Solo Open. Dengan 12 atlet yang berangkat ke Yogyakarta, kita ternyata masih mampu menembus

posisi ketiga,” tambahnya. Terpisah, Ketua Klub MILS Suwono, mengatakan hasil membanggakan ini kian lengkap dengan catatan tiga atlet di nomor speed relay (estafet). Kendati hanya meraih perunggu, na-

mun hasil kolaborasi Aninda Rizka, Putri Alisya serta Mariska Dwi Amalia sudah cukup sejajarkan MILS dengan klub-klub besar nasional. “Kami sangat mengapresiasi dan salut atas kerja keras anak-anak.Mereka mampu bermain maksimal hingga mampu menyisihkan di antara atlet dari 60 Klub. Mereka telah mengharumkan Kota Malang di kancah nasional,” ujarnya. Untuk itu,dia berharap pada Pemkot Malang agar mengapresiasi perjuangan atlet yang telah berjuang keras membawa nama Kota Malang. “Tiga atlet speed 3000 meter estafet (relay) peraih perunggu yakni Aninda Rizka saat ini duduk di kelas VIII SMPN 23 Kota Malang. Sedangkan Putri Alisya WD masih kelasV SD Al Kautsar. Sama dengan Mariska Dwi Amalia di SDN Lesanpuro Malang. Mereka atlet berpotensi yang bisa mengharumkan Kota Malang jika terus dibina,” tutupnya.(lil/epe)

Berharap Atlet Pelatnas segera Kembali SURABAYA (BM) – Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat kian dekat. Dengan target juara umum, KONI Jatim meminta seluruh atlet yang masih berada di Pelatnas dikembalikan. Berdasarkan catatan KONI Jatim, terdapat lebih dari 100 atlet yang saat ini sedang mengikuti Pelatnas menghadapi SEA Games 2017 di Malaysia dan Asian Games 2018 di Indonesia. Mereka terbagi dalam beberapa cabang olahraga (cabor) antara lain tenis meja, panahan, atletik, menembak, karate, judo dan sejumlah cabang lainnya. “Kami harap mereka segera kembali dan berlatih bersama di sini agar tersentralisasi di Jatim,” ujar Ketua Harian KONI Jatim, M. Nabil kepada wartawan di Surabaya, Minggu (29/5). Sebagai langkah awal, pihaknya telah mengirim surat resmi ke Satlak Prima yang isinya berharap agar atlet asal Jatim kembali pada Juni 2016. “Tapi jawaban yang kami terima dari Satlak Prima, mereka baru bisa kembali Juli. Ini kan terlalu mepet dengan pelaksanaan PON yang berlangsung September 2016,” ucap Nabil. Mantan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim tersebut mengaku telah kembali berkoordinasi agar harapan mengembalikan atlet dapat terwujud pada Juni nanti. Dengan tersentralisasinya seluruh atlet Jatim, kata dia, mampu membentuk pola dan standar sesuai arahan pelatih yang khusus dipersiapkan menghadapi PON, September mendatang. “Tentu saja berbeda dengan pola maupun karakter yang digelar di Pelatnas. Karena itulah sangat diharapkan penyesuaian program latihan di daerah,” tandas Nabil. (dek/epe)

MU Pangkas Libur Ramadan PAMEKASAN (BM) – Madura United akan menjalani empat kali pertandingan dalam laga lanjutan TSC 2016 selama Ramadan 1437 Hijriah. “Ada empat pertandingan selama bulan puasa nanti. Tiga diantaranya adalah pertandingan kandang,” kata pelatih Madura United Gomes De Oliviera, Minggu (29/5). Gomes mengaku, sudah berbicara dengan pihak manajemen dan pemain terkait persiapan menghadapi laga lanjutan tersebut. “Sebagai bentuk tanggung jawab, akhirnya kami memutuskan latihan akan dilangsungkan Rabu (1/6) untuk menjaga kondisi fisik pemain,” katanya. Awalnya, agenda libur dirancang 10 hari. Tetapi karena atas pertimbangan kemampuan fisik pemain untuk menghadapi empat pertandingan, maka latihan harus tetap dilakukan. “Libur lagi akan diberikan pada hari pertama dan kedua puasa. Selanjutnya fokus pada persiapan pertandingan,” katanya. (at/dek/epe)

El Cino Target KO Semarang (BM) – Daud Yordan targetkan kemenangan KO dalam pertarungan perebutan sabuk juara kelas ringan (61,2 kilogram) WBO Asia Pasifik, melawan petinju Argentina Cristian Rafael Coria di Radisson Victoria Plaza, Montevideo, Uruguay, 4 Juni mendatang. “Saya memang ada target untuk menang KO lawan dia (Crstian Rafael Coria). Di bawah ronde ke-12 harus selesai,” kata petinju yang akrab dipanggil Cino tersebut. Ia mengatakan bahwa sekarang ini latihan di Uruguay tidak lagi dengan “sparring partner”, tetapi tinggal menjaga kondisi tubuh sehingga latihan yang dilaksanakan di bawah asuhan pelatih Craig Christian (mantan pelatih sekaligus manajer Chris John) tersebut sifatnya hanya yang ringan-ringan saja. Menurut dia, latihan dengan“sparing partner” terakhir pada hari Jumat (27/5) dengan dua petinju dari Uruguay.“Sekarang ini latihan tinggal yang ringan-ringan saja untuk menjaga kondisi tubuh hingga pertarungan mendatang,” katanya. Ketika ditanya apakah pertarungan melawan petinju Argentina tersebut dalam rangka memperbaiki peringkat, petinju Sasana Kayong Utara, Kalimantan Barat, tersebut mengatakan bahwa pertarungan tersebut dalam rangka mencari tiket untuk kejuaraan dunia. Petinju kelahiran Sukadana, Kalimantan Barat, 10 Juni 1987, tersebut mengatakan bahwa pada pertarungan di Uruguay dirinya melawan Coria merupakan partai utama dan ada dua partai tambahan lagi yang salah satunya mempertandingkan petinju wanita. (at/epe)

TORABIKA SOCCER CHAMPIONSHIP 2016 HASIL PERTANDINGAN JUMAT, 27 MEI Pusamania Borneo FC Arema Cronus

1-1 Bhayangkara Surabaya United 3-1 Persegres Gresik United SABTU, 28 MEI

Persipura Jayapura Semen Padang Persib Bandung

1-0 4-0 0-0

Perseru Serui Persela Lamongan Madura United

Minggu, 29 Mei Sriwijaya FC Barito Putera PS TNI

0-0 1-0 1-1

Mitra Kukar Persija Jakarta PSM Makassar

JADWAL PERTANDINGAN SENIN, 30 MEI Persiba Balikpapan vs (siaran langsung Nexmedia, pukul 19:00 WIB)

Bali United

INDONESIA SOCCER CHAMPIONSHIP - B HASIL PERTANDINGAN GROUP 5 PSBI Blitar

SABTU, 28 MEI 3-0

PS Mojokerto Putra

MINGGU, 29 MEI Martapura FC

1-0

Madiun Putra

SABTU, 28 MEI GROUP 6 Sidoarjo United Persik Kediri

4-0 2-1

Laga FC Surabaya Persepam Madura

GROUP 7 Persekam Metro FC Malang 1-1 Persekap Pasuruan 1-3

Perssu Super Madura Persewangi Banyuwangi


SAMBUNGAN 07

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Seorang Pengunjung Sesak Napas TOLAK...

Sambungan Halaman 1

Sebanyak 3 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke tempat kejadian kebakaran (TKK). “Kami mendapatkan laporan (kebakaran) sekitar pukul 18.00 WIB,” kata Sodikin, petugas piket Pemadam Kebakaran (PMK) Pasar Turi Kota Surabaya, Minggu (29/5). “Sebanyak 3 unit dari Grudo, Rungkut dan Jambangan,” terangnya. Dari informasi yang dihimpun, meleduknya tabung gas di salah satu kios food court di lantai 3 Royal Plaza, membuat

pengunjung mall di Jalan A Yani, Surabaya itu panik. Asap putih pun menyebar dan memenuhi ruangan di dekat lokasi kejadian. Petugas security Royal Plaza meminta beberapa kios di bagian food court itu tutup sementara. Selain itu, pegawai maupun pengunjung juga diminta untuk menjauh dari lokasi kejadian. “Asap putihnya menyebar. Saya disuruh petugas security untuk keluar (dari Royal Plaza),” kata Fajar Mujianto, salah satu pengunjung.

Kebakaran itu, juga membuat seorang pengunjung perempuan mengalami sesak napas. Petugas dari Palang Merah Indonesia (PMI) yang sudah ada di lokasi, langsung memberikan pertolongan pertama. Sekitar pukul 18.20 WIB, api berhasil dipadamkan, dan tinggal pembasahan. Sedangkan teras Royal Plaza dipenuhi pengunjung yang diminta keluar meninggalkan bagian dalam mall. Keterangan PMK Bambang Vistadi Kabid Pembinaan Operasional Dinas

Harus Segera Dituntaskan AKTIVIS... Padahal Simposium itu yang menyelenggarakan Lemhannas dan Menko Polhukam,” kata aktivis Kontras, Usman Hamid pada acara penyelesaian pelanggaran HAM masa lalu, tugas kebangsaan yang harus dituntaskan di Kekini Ruang Bersama, Jalan Cikini Raya No. 43, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (29/5). Menurutnya, bahwa sikap Ryamizard yang seakan menolak untuk melakukan rekonsiliasi antara korban dengan negara yang harus membongkar kebenaran pada peristiwa 65 dan pelanggaran HAM masa lalu lainnya. Ryamizard juga dianggap tidak menjalankan janji kampanye Jokowi dan juga program Nawacita dibawa oleh pemerintah ketika menginginkan untuk menyelesaikan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM). “Jika sudah tidak sejalan lagi, maka presiden harus tegas untuk mencopot Ryamizard. Ini kan sudah tidak sesuai dengan konsep Nawacita yang terus digadang oleh Presiden Jokowi,” tutur dia. Pada kesempatan yang sama, rohaniawan sekaligus tokoh sosial Romo Beni menegaskan tidak ada komunis gaya baru. “Musuh kita bukan masa lalu, tapi ketidakadilan bangsa ini hidup dalam beban masa lalu, saatnya kita membangun peradaban baru, melihat era baru,” tegas Beni. Beni menambahkan, ini kesempatan pelurusan sejarah pengungkapan pelanggaran HAM masa lalu dan juga untuk mengetahui ada apa di balik itu semua. “Pengungkapan tragedi 65 itu harus diperjelas apakah itu murni perebutan kekuasaan, pergantian rezim atau gerakan masyarakat yang diprovokasi, atau perebutan kekuasaan yang ditambah provokasi,” ujar dia. Menurut Beni, sejarah selalu dinilai secara sepihak, ini bahaya. Dan belum tentu benar, pengungkapan sejarah itu awal sebuah peradaban, jika bangsa mau mengungkapkan masa lalu. “Ini alasan para menteri tak satu visi, kalau menteri tak satu visi-yacabut(copot)saja,presiden tak boleh lemah, karena presiden panglima tertinggi,” tegasnya. HAM Masa Lalu Koalisi untuk Keadilan dan

Sambungan Halaman 1 Pengungkapan Kebenaran (KKPK) menegaskan penyelesaian pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) di masa lalu harus segera dituntaskan. Presiden Joko Widodo (Jokowi) didesak berani bertindak tegas dalam selesaikan masalah ini. “Kita perlu keberanian mencari kebenaran. Saya sepakat wacana digulirkan Presiden Jokowi atas pelanggaran HAM masa lalu sangat penting,” ujar Aktivis Kontras, Usman Hamid di bilangan Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (29/5). Dalam acara diskusi bertajuk ‘Penyelesaian Pelanggaran HAM Masa Lalu, Tugas Kebangsaan Yang Harus Dituntaskan’, pihaknya juga meminta Jokowi bersikap tegas kepada anak buahnya. Sebab, masih banyak bawahan Jokowi menentang rencana pemerintah menyelesaikan pelanggaran HAM masa lalu. “Keberanian ini termasuk keberanian menegakkan hukum. Keberanian Presiden Jokowi menindak menterinya yang tidak sejalan dengan penuntasan pelanggaran HAM masa lalu,” ucap Hamid. Lanjut Hamid, penuntasan kasus masa lalu ini menjadi barometer ketegasan sikap Presiden Jokowi terhadap kepemimpinannya.“Di situ presiden Jokowi di uji keberaniannya,” tegasnya. Aktivis Kontras lainnya, Yati Andrian, menambahkan, penyelesaian pelanggaran berat menjadi sebuah pekerjaan rumah bangsa Indonesia. Dia merasa perlu adanya penyelesaian untuk membenahi bangsa menjadi lebih baik ke depannya. “Karena bangsa yang baik adalah mau belajar dari masa lalu. Bangsa yang baik mau memperbaiki masa lalu. Pelanggaran berat masa lalu menjadi pelajaran. Kita punya tekad memperbaiki masa depan dengan tiga cara, yakni hukum, sosial dan politik,” papar Yati. Yati menuturkan, tiga cara tadi bisa dijalankan Jokowi untuk menyelesaikan sebuah konflik dan pelbagai kasus pelanggaran HAM di masa lalu. “Tidak ada lagi keraguan dari presiden, karena sudah ada modal hukum, sosial dan politik. Kita juga punya TAP MPR untuk menyelesaikan permasalahan masa lalu dan penyalahgunaan

kekuasan pada saat itu juga harus diselesaikan,” tegasnya. Jokowi, kata Yati, harus punya ketegasan. Sehingga proses hukum guna keadilan keluarga korban HAM masa lalu dapat diselesaikan. Sedangkan modal sosial, menurut Yati, banyak orang memiliki kapasitas dan kredibilitas atau saksi sejarah terhadap pelbagai kasus masa lalu. Sehingga mereka bisa dijadikan rujukan pemerintah mengetahui sejarah sesungguhnya. “Mereka siap mendorong pelanggaran berat di masa lalu,” kata Yati. Yati menambahkan, cara ketiga dengan modal politik. Artinya, banyaknya dukungan partai politik kepada pemerintahan Jokowi menjadi peluang untuk mendukung penuntasan persoalan pelanggaran HAM masa lalu. “Harusnya Jokowi jeli dengan begitu banyak dukungan parpol di parlemen. Sesuai Nawacita yang dirumuskan. Dengan menggunakan tiga modal itu diharapkan bisa menyelesaikan konflik masalah lalu,” paparnya. Penolakan penuntasan pelanggaran HAM masa lalu, diyakini merupakan tindakan segelintir orang. Diduga mereka yang lakukan penolakan masih memiliki trauma terhadap konflik masa lalu. “Soal penolakan itu hanya segelintir orang bukan presentasi dari masyarakat keseluruhan,” pungkasnya. Menhan Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu tak menyetujui rencana pembongkaran kuburan massal korban peristiwa 1965. Ia mengkhawatirkan, jika dilakukan, hal tersebut justru menimbulkan konflik baru. “Justru itu. Bongkar-bongkar kuburan, kalau semuanya marah? Berkelahi semua,” ujar Ryamizard di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (13/5). Ia mengingatkan agar semua pihak tidak memprovokasi dan mengundang terciptanya pertumpahan darah. Pembongkaran kuburan massal itu dianggap Ryamizard bukannya membangun negara, justru merusak negara. “Saya sebagai Menhan tentunya menginginkan negara ini tidak ada ribut-ribut, damai,” tutur Ryamizard.(kom/mer/tit)

Disebabkan Adanya Depresiasi TERUS... Menteri Keuangan Bambang PS Brodjonegoro mengaku bahwa kenaikan utang ini disebabkan oleh adanya depresiasi. “Naik karena depresiasi, dan kita kan memang merealisasikan utang untuk tahun ini,” kata Bambang di sela kegiatannya pada acara kampanye layanan pajak online di Plasa Sarinah, Jakarta Pusat, Minggu (29/5). Bambang mengakui utang pemerintah saat ini masih dalam batas yang aman. Rasio utang mencapai 27% terhadap Gross Domestic Product (GDP), atau lebih rendah dari kebanyakan negara. “Kan kita kendalikan masih 27% dari GDP. Itu udah kecil sekali untuk banyak negara di dunia yang setara Indonesia ya. Masih sangat terkendali,” tambahnya. Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sendiri melalui Menko Perekonomian, Darmin Nasution mengatakan

Sambungan Halaman 1 pada Rapat Terbatas beberapa minggu lalu, bahwa bunga dan cicilan utang harus diperhatikan, karena apabila tidak, dikhawatirkan utang dapat menggerus ruang fiskal. Berikut perkembangan utang pemerintah pusat dan rasionya terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) sejak tahun 2000: 2000: Rp 1.234,28 triliun (89%); 2001: Rp 1.273,18 triliun (77%); 2002: Rp 1.225,15 triliun (67%); 2003: Rp 1.232,5 triliun (61%); 2004: Rp 1.299,5 triliun (57%); 2005: Rp 1.313,5 triliun (47%) 2006: Rp 1.302,16 triliun (39%); 2007: Rp 1.389,41 triliun (35%); 2008: Rp 1.636,74 triliun (33%); 2009: Rp 1.590,66 triliun (28%); 2010: Rp 1.676,15 triliun (26%); 2011: Rp 1.803,49 triliun (25%) 2012: Rp 1.975,42 triliun (27,3%); 2013: Rp 2.371,39 triliun (28,7%); 2014: Rp 2.604,93 triliun (25,9%); 2015: Rp 3.098,64 triliun (26,8%).

Cicilan Mengutip data Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, Selasa (24/5), total pembayaran cicilan utang pemerintah pada Januari hingga April 2016 adalah Rp 182,672 triliun, atau 38,03% dari pagu, atau yang dialokasikan di APBN. Pembayaran pokok utang pada periode itu mencapai Rp 119,15 triliun, terdiri dari pokok pinjaman Rp 15,557 triliun atau 22,47% dari pagu APBN. Kemudian pembayaran pokok Surat Berharga Negara (SBN) Rp 103,593 triliun atau 45,81% dari pagu APBN. Sementara untuk pembayaran bunga utang, pada periode itu adalah Rp 63,522 triliun atau 34,35% dari pagu APBN. Pembayaran bunga pinjaman sepanjang periode itu adalah Rp 4,646 triliun (27,61% dari pagu APBN). Sementara untuk SBN, bunga yang dibayar tercatat Rp 58,876 triliun (35,02% dari pagu APBN). (dtf/tit)

PMK Kota Surabaya mengatakan, kebakaran diduga akibar kompor nggebros. “Setelah kompor akhirnya muncul percikan api dan membakar tenant,” kata Bambang. Kata Bambang, kebakaran tidak sampai merembet ke tenant lainnya karena alat pemadam milik Royal Plaza dapat berfungsi dengan baik. “Api bisa langsung dipadamkan sehingga sekarang situasi aman terkendali,” ujar dia. Tenant Mie Bledeg yang terbakar, kata dia, saat ini masih melakukan bersih-bersih sedangkan tenant lainnya sudah mulai berjualan kembali setelah sempat terhenti beberapa saat. Kebakaran Ruko Pada Sabtu (28/5) malam, telah terjadi kebakaran di dua lokasi yang berbeda. Kebakaran terjadi di Ruko Mediterania Villa Bukit Mas RF-7 Jalan Abdul Wahab Siamin, Surabaya, Sabtu (28/5) 21.40 WIB. Satu lagi peristiwa kebakaran meludeskan sebuah rumah di Jalan Gilang Gang Menteng RT 15 RW

04, Kecamatan Taman, Sabtu (28/5) sekitar pukul 19.30 WIB. Kejadian ini, menyebabkan dua orang meninggal dunia. Menjelaskan kebakaran yang melanda Ruko Bukit Mas, Bambang Vistadi Kabid Pembinaan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya mengatakan, bagian bangunan yang terbakar adalah lantai tiga. “Saat ini sedang pembasahan. Api di atap hampir merembet ke bangunan kanan kirinya, tapi sudah berhasil kami antisipasi. Karena ruko tertutup, kami membuka bangunan sebelah kanan untuk membuka jalur api,” katanya, Sabtu malam. “Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Penyebab api belum diketahui.” Delapan unit mobil kebakaran dikerahkan dalam kebakaran ini. Rumah Terbakar Kebakaran juga terjadi di Sidoarjo. Kali ini, kobaran api meludeskan sebuah rumah satu lantai di Jalan Gilang Gang Menteng RT 15 RW 04, Kecamatan Taman, Sabtu (28/5) sekitar pukul 19.30

WIB. Kejadian itu, menyebabkan dua orang meninggal dunia. Korban meninggal dunia adalah Joko Suwito (48) dan Hermiyati (46), pasangan suami istri (pasutri) yang diketahui sebagai pemilik rumah yang terbakar. Keduanya terbakar sebelum sempat keluar rumah untuk menyelamatkan diri. Kapolsek Taman, Kompol Sujud mengatakan, dari posisi jenazah saat ditemukan, kedua korban meninggal diperkirakan sudah berusaha untuk keluar rumah untuk menyelamatkan diri. Namun sebelum upayanya berhasil, tubuh keduanya keburu dilalap api. “Jenazah keduanya ditemukan di dalam kamar dengan posisi telentang di ujung kasur spring bed. Joko berada sebelah kiri dan kepalanya menempel spring bed, sementara Hermiyati berada di sebelah kanan,” katanya kepada wartawan, Minggu (29/5). Lebih lanjut dijelaskan Kompol Sujud, saat kejadian kedua korban hanya berdua di rumah karena anaknya saat itu

sedang bekerja di Royal Plaza Surabaya. Warga juga kesulitan memasuki rumah lantaran pintu depan dalam keadaan terkunci. Sejumlah warga sekitar yang ditemui terpisah mengaku, sama sekali tidak mendengar suara teriakan dari rumah kedua korban. “Pintunya dikunci dari dalam sehingga warga harus mendobrak pintu ketika hendak memadamkan api,” ujar seorang warga. Kebakaran itu sempat pula membuat panik warga sekitar. Hal itu dikarenakan rumah yang terbakar itu berada di kawasan padat penduduk. Mereka khawatir kobaran api makin membesar dan merembet ke bangunanbangunan di sekitarnya. Satimun, ketua RT setempat mengungkapkan, sementara menunggu kedatangan mobil kebakaran, warga berusaha melakukan pemadaman menggunakan alat seadanya. Sebagian warga berusaha menyiram kobaran api menggunakan air yang diambil menggunakan ember. (cls/udi)

Tenang dalam Adu Penalti REAL... Dengan keberhasilan ini, Real Madrid memastikan diri menjadi klub paling banyak menjuarai Liga Champions. Mereka sudah 11 kali mengangkat piala “Si Kuping Besar” sejak kompetisi antarklub Eropa itu digulirkan pertama kali pada 1956. Sejak 2000, Los Blancos — julukan Real Madrid— telah tiga kali membawa pulang gelar juara dengan menekuk Leverkusen 2-1 pada 2002, menghajar Atletico Madrid 4-1 pada 2014, dan menang adu penalti dari pasukan Diego Simeone pada 2016. Perolehan piala Real Madrid itu jauh mengungguli AC Milan (tujuh piala), Bayern Muenchen, Liverpool, Barcelona (lima piala), Ajax Amsterdam (empat piala), serta Inter Milan dan Manchester United dengan dua piala. Pemain sepakbola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, menjadi mencetak gol penentu kemenangan adu penalti dalam laga final ini, setelah Juanfran gagal mencetak gol untuk Atletico. Malam Fantastis Pemain sepakbola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, menjadi mencetak gol penentu kemenangan adu penalti, setelah Juanfran gagal mencetak gol untuk Atletico. Kemenangan tersebut menjadi gelar kesebelas bagi Real Madrid dan ketiga bagi Ronaldo. “Ini adalah malam fantastis bagi kami semua,” kata Ronaldo. Dalam kemenangannya itu, Ronaldo mengklaim bahwa Madrid lebih berpengalaman dalam ajang bergengsi di Eropa tersebut. “Tim kami menunjukkan bahwa kami lebih berpengalaman, dan kami tunjukkan mencetak gol dari seluruh ke-

Sambungan Halaman 1 sempatan penalti,” kata dia. Bagi Ronaldo, babak penalti seperti undian.Tidak ada satu pun yang bisa memprediksi apa yang akan terjadi nanti. Gelandang Real Madrid, Luka Modric, berhasil meraih gelar keduanya di Liga Champions bersama Real Madrid setelah meninggalkan Tottenham pada 2012. Setidaknya, ia telah melewati 71 pertandingan bersama Real Madrid. “Kami bermain tenang dalam adu penalti dan kami pantas menang,” kata Modric . “Kami ikut prihatin buat Atletico, tapi ini kebahagiaan bagi kami. Ini adalah kompetisi.‘Undecima’ dan trofi ini milik Real Madrid.” Real Madrid berhasil memenangi pertandingan setelah bermain imbang 1-1 dalam 2 x 45 menit dan 2 x 15 menit perpanjangan waktu. Madrid unggul 5-3 dalam babak adu penalti. Kemenangan ini mengulang kesuksesan Madrid dua tahun lalu di partai final Liga Champions, di Estadio da Luz, Portugal. Prestasi Zidane Kemenangan Madrid ini juga mengantarkan Zidane sebagai penoreh sejarah sebagai orang ketujuh yang berhasil mengangkat trofi Liga Champions sebagai pemain dan pelatih. Zidane tercatat menjadi sosok kunci yang mengantar Real Madrid memenangi gelar Liga Champions ke-9 setelah sepakan bekas kapten timnas Prancis itu menjebol gawang Bayer Leverkusen pada 2002. Laga itu menjadi final ketiga Zidane setelah dua kali gagal bersama Juventus pada 1997 dan 1998. Prestasi ini membuat Zidane menjadi orang ketujuh serta

layak disejajarkan dengan para legenda yang juga mampu menyumbang piala Liga Champions sebagai pesepakbola dan pelatih. Miguel Munoz adalah orang pertama yang berhasil memenangi kompetisi Liga Champions sebagai pemain Los Blancos pada 1956 dan 1957 dan sebagai pelatih pada 1966. Giovanni Trapattoni menjadi orang kedua. Waktu menjadi pemain ia mengantar Inter Milan menjadi juara pada 1963 dan 1969 serta juara 1985 saat melatih Juventus. Johan Cruyff menjadi orang ketiga yang mencapai prestasi itu lewat tiga kemenangan bersama Ajax periode 1971-1973. Saat menjadi pelatih, ia mengantar Barcelona juara Liga Champions pada 1992. Carlo Ancelotti berhasil memenangi Liga Champions sebagai pemain dan pelatih bersama AC Milan. Ia juga mengangkat piala Liga Champions untuk Real Madrid pada 2014. Frank Rijkaard menjadi orang kelima. Ia memenangkan Liga Champions sebagai pemain bersama AC Milan pada 1989, 1990, dan Ajax pada 1995. Rijkaard memenangkan Liga Champions sebagai pelatih Barcelona pada tahun 2006. Pep Guardiola menjadi orang keenam setelah memenangi treble winner pada 2009. Pep adalah skuad andalan Barcelona saat menjuarai Liga Champions bersama pelatih Cruyff pada 1992. Penendang Terakhir Cristiano Ronaldo meminta Zidane agar menempatkannya sebagai penendang penalti urutan kelima (terakhir) agar bisa menjadi pencetak gol penentu kemenangan untuk Real Madrid. Ronaldoberhasilmemastikan

Los Blancos juara untuk sebelas kalinya setelah penaltinya masuk ke gawang Atletico yang menyudahi laga dengan skor 5-3 di San Siro, Milan, Minggu dini hariWIB. “Saya punya visi dan merasa akan mencetak gol kemenangan, jadi saya meminta (Zinedine) Zidane untuk mengambil penalti kelima,” kata Ronaldo kepada Marca. Ronaldo mengatakan bahwa memenangkan gelar ke-11 untuk Real Madrid adalah hal yang luar biasa, “Adalah momen yang sangat spesial, ini pantas diterima pemain dan fan yang selalu ada untuk kami.” “Zidane telah melakukan pekerjaan yang fenomenal dan dia layak untuk itu karena dia jantan dan rendah hati, jadi saya gembira untuknya,” lanjut pemain berjulukan CR7 itu. Komentar Simeone Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, menyatakan kekalahan yang diterima timnya dari Real Madrid pada dua kali laga final adalah sebuah kegagalan. Atletico Madrid dua kali kalah di final Liga Champions melawan Real Madrid, pertama pada 2014 dengan skor 4-1 dan pada Ahad dinihari tadi dengan skor 5-3 melalui babak adu penalti setelah bermain 1-1 hingga babak perpanjangan waktu. “Tidak akan ada yang mengingat kekalahan. Kalah di dua final adalah kegagalan. Kami harus mendapatkan lebih dari ini dan menyembuhkan luka kami,” kata Diego Simeone kepada UEFA, Minggu. Pelatih asal Argentina itu melanjutkan, “Pertama, selamat untuk Real Madrid, sekali lagi mereka lebih superior dari kami, kali ini di adu penalti. Kami memulai laga dengan buruk.”(ant/trm/tit)

Bupati Pacitan Mengapresiasi Gelaran Ini MENGENANG... Sambungan Halaman 1 ke Jl Praban diluruskan ke Utara Jl Bubutan (Jalan Praban sisi selatan digunakan lokasi parkir). Untuk arus lalu lintas dari Jl Gemblongan yang mengarah ke Jl Tunjungan dibelokkan ke kiri Jl Genteng Kali dan ke kanan Jl Praban sisi utara. “Untuk Jl Genteng Besar digunakan lokasi parkir. Pengunjung SUCF bisa masuk ke Jl Genteng Besar dari arah timur, karena arus dari Jl Tunungan ditutup total,” katanya. Meriah Meski Surabaya Urban Culture Festival (SUCF) 2016 baru dimulai pukul 14.00 WIB, namun sejak pukul 11.00 WIB, ribuan pengunjung terus berdatangan dan memadati sepanjang Jalan Tunjungan. Terlihat, para ibu-ibu berbaju merah mengantre mengular untuk registrasi Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 1994. Apalagi, panitia juga mentargetkan sebanyak 2.000 peserta. “Registrasi ditarget sampai pukul 15.00 WIB,” kata Ika, bagian registrasi , Minggu (29/5). SKJ massal sendiri rencananya juga akan digelar tepat pukul 15.00 WIB. Lokasi senam dilakukan di sepanjang Jalan Tunjungan atau di area SUCF 2016. Suriati warga Tandes Surabaya yang ditemui di sekitar lokasi mengatakan hampir tiap gelaran SUCF dirinya tak pernah absen. “Kami satu group ada 30 ibu-ibu lansia yang ikut,” kata Suriati. Sementara itu, selain SKJ 94 secara massal, para pengunjung SUCF 2016 juga bisa

menikmati 90-an booth yang menyediakan aneka kuliner khas Surabaya dan hiburan era 90-an. Game Putar Kaset Game memutar kaset jadul ternyata menyedot banyak pengunjung. Sedikitnya 26 orang dengan usia di atas 30 tahun mengikuti Game ini. Dalam Game kali ini, setidaknya terdapat lima pemenang. Selain putar kaset, sebelumnya di-booth yang sama juga dimainkan pac man yang sudah mengeluarkan seorang juara. Selepas Magrib dilakukan registrasi untuk Game Street Fighter dan Super Mario Bross. Tamiya dan Nintendo Arena balap tamiya juga menjadi salah satu permainan yang terseru di area Surabaya Urban Culture Festival 2016 kali ini. Balap tamiya merupakan balap mobil mini dengan track khusus yang populer dimainkan anak-anak di tahun 90-an. Warga yang berkunjung bisa bernostalgia untuk kembali memainkan balap tamiya ini. Tidak hanya tamiya, di area “Sangangpuluhan” ini juga dipamerkan dan dijual konsol game jadul. Ada Nintendo, Super Nintendo, serta Sega yang pada tahun 90-an menjadi konsol game idaman anak-anak di Indonesia. Sigit, anggota Organisasi Retro Games Indonesia (ORGI) mengatakan, memainkan game jadul bukan sekadar asyik melainkan juga bisa bernostalgia ke masa lalu. “Di orgi itu anggotanya seluruh Indonesia. Lebih banyak ngobrolin game sega,

bagaimana cara mainnya. di situ kami bernostalgia,” kata dia. Menurut dia, dari beberapa permainan jadul yang paling diburu adalah Ne Geo SNK. “Memang jadul tapi harganya bisa sampai Rp5 juta. Bahkan game Nintendo World Champion, harganya bisa sampai Rp 1 miliar,” kata Sigit. Sementara itu, selain mainan jadul, di SUCF, pengunjung juga dapat belanja jajanan jadul seperti coklat payung, Tic-Tic, kacang gangsar, dan permen rokok yang sangat dikenal oleh mereka yang tumbuh kembang di tahun itu. Bupati Pacitan Semakin malam, pengunjung semakin memadati Surabaya Urban Culture (SUCF 2016) di Jl Tunjungan. Hampir 100 booth penuh berjubel para pengunjung. Indartato Bupati Pacitan yang juga menjadi salah satu pengunjung, mengapresiasi gelaran tahunan ini. Bersama kedua cucunya, Indartato menyempatkan mengunjungi beberapa booth. “Sangat bagus acara ini. Antusias warganya luar biasa,” ujarnya, Minggu (29/5). Indartato mengatakan, kegiatan seperti ini layak diduplikasi di daerah Pacitan untuk mengangkat UMKM daerah. “Saya sudah ada gambaran untuk buat di Pacitan,” katanya. Di Pacitan, kata Indartato, setiap kegiatan Agustus-an atau Hari Jadi Kabupaten Pacitan juga digelar bazar dan acara semacam ini. “Tapi belum terkonsep rapi dan ada temanya. Ini temanya 90-an sangat bagus sekali,” katanya.(ssc/tit)


08 www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016 INDEX HARGA SAHAM SUMBER: IMQ21.COM

0.63% IHSG 4,811

0.4% NIKKEI

16,834

1.1% STI 2,803

0.0% FTSE 6,267

0.4% KLCI 1,637

-0.1% DJIA

17,828

0.1% NASDAQ

HARGA EMAS

JUAL (RP/GR)

532,238

US$/OZT:

BELI (RP/GR)

510,948

1,219.69

KURS MATA UANG

IDR/USD: 13,565

4,902

SUMBER: GERAIDINAR

SUMBER: KLIKBCA.COM 28-MEI-2016 / 16:05 WIB

JUAL USD SGD EUR AUD

13590.00 9886.39 15230.61 9842.81

BELI 13574.00 9866.39 15130.61 9762.81

Bank Malas Salurkan Kredit, BI Siapkan Disinsentif JAKARTA(BM)-Sikap hati-hati yang dijalankan perbankan di tengah perlambatan perekonomian nasional, sehingga menyebabkan pertumbuhan kredit perbankan semakin melambat. Bank Indonesia mengungkapkan kalangan perbankan cenderung masih mengambil sikap hati-hati dalam memberikan penyaluran kredit untuk menghindari risiko kredit bermasalah. Direktur Departemen Kebijakan Makro Prudential Bank Indonesia,Yati Kurniati, mengungkapkan hal ini pada data pertumbuhan kredit perbankan hingga akhir kuartal pertama tahun ini yang hanya sebesar 8,71 persen. Apalagi, diperburuk de­ ngan adanya peningkatan rasio kredit

FOTO: BM/IST

Yati Kurniati

bermasalah NPL pada akhir kuartal pertama tahun ini yang naik menjadi 2,83 persen. “Data itu menunjukkan korelasi antara pertumbuhan NPL meningkat dan pertumbuhan kredit yang menurun,” katanya di gedung BI Jakarta, pekan lalu. Dia menyatakan, dari survei, pihaknya menemukan bahwa perbankan lebih mencenderung menyalurkan kredit hanya kepada nasabah yang sudah mendapatkan kredit, baik dari banknya atau bank lain. Hal ini, disebabkan adanya sikap kehatian-hatian yang diambil para perbankan dalam penyaluran kredit. Tidak hanya itu, banyak juga per-

bankan memiliki rasio pinjaman terhadap simpanan (LFR) di bawah batas ketentuan yakni 78-92 persen. Padahal, BI telah menaikan LFR menjadi 94 persen. Menurut Yati, bank tersebut tergolong malas melakukan intermediasi. “Mereka lebih suka mengandalkan pendapatan non bunga. Kami akan kaji disinsentif terhadap bank yang demikian,” lanjut Yati. Yati mengungkapkan, perbankan “malas” tersebut datang dari beberapa bank yang masuk kategori Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) III dengan modal inti Rp1 triliun hingga Rp5 triliun dan BUKU II dengan modal inti Rp5 triliun hingga Rp30 triliun.(nis/dra)

PTPN X Siap Gelontorkan Gula 700 Ton ke Pasar SURABAYA (BM) - Perseroan Terbatas Perkebunan Nusantara (PTPN) X, yang juga BUMN bidang pergulaan menggelontorkan gula murah sebanyak 700 ton di 16 kabupaten/kota Jawa Timur, untuk mengendalikan harga menjelang Ramadan dan Lebaran. Direktur Pemasaran dan Perencanaan Pengembangan PTPN X M Sulton, di Surabaya, Minggu mengatakan gula itu digelontorkan untuk keperluan operasi pasar dengan kerja sama pemerintah daerah dan instansi terkait, dan dijual Rp 11.750 per kilogram atau lebih murah dibanding harga pasar yang mencapai antara Rp 14 ribu hingga Rp 15 ribu. Sulton menjelaskan, kabupaten/kota akan dibidik pasar gula murah antara lain Kabupaten Sidoarjo, Kota dan Kabupaten Mojokerto, Gresik, Lamongan, Bojonegoro, Tuban, Jombang, Kota dan Kabupaten Kediri, Tulungagung, dan Blitar. Selain itu, untuk Bangka-

lan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep. “Kami berharap harga gula di pasaran kembali normal saat memasuki bulan Ramadan, yakni sekitar Rp 12 ribu. Dan apa yang kami lakukan merupakan bagian dari upaya mengendalikan inflasi agar daya beli masyarakat tidak tergerus, terutama di bulan Ramadan, sebagaimana instruksi Presiden Joko Widodo,” katanya. Sulton mengatakan 700 ton adalah alokasi awal dan akan ditambah dengan melihat perkembangan pergerakan harga gula di pasaran. “Sebanyak 700 ton ini adalah tahap awal, kami masih menunggu bagaimana reaksi pasar. Prinsipnya kami siap menambah alokasi untuk operasi pasar sesuai hasil sinergi dengan pemerintah. Gula bakal langsung digelontorkan di pasarpasar tradisional dan tempat penjualan strategis yang bisa dijangkau rakyat,” ucapnya. Sulton mengatakan, PTPN

JAKARTA (BM) - Kementerian Koperasi dan UKM meminta kepada dinas-dinas koperasi di daerah untuk berkoordinasi dan membangun formula dalam pengawasan dan kepatuhan koperasi. Hal ini dengan harapan koperasi di daerah dapat terkontrol dengan baik dan tidak disalahgunakan. Deputi Pengawasan Kementerian Koperasi dan UKM, Meliadi Sembiring menuturkan bahwa peran dan pembinaan koperasi di daerah sangat diperlukan, apalagi saat ini pemerintah terus mendorong agar koperasi memiliki kualitas dan kompetensi dalam perannya sebagai salah satu kekuatan ekonomi di masyarakat. “Kepatuhan koperasi, tidak semuanya dimaknai seperti operasi yang dilakukan aparat penegak hukum. Kepatuhan koperasi lebih mengedepankan tentang bagaimana pembinaan koperasi secara luas. Dengan adanya kepatuhan koperasi, maka koperasi akan benar-benar berkualitas,” jelasnya, kemarin. Terkait tentang formula kepatuhan, menurutnya perlu ada masukan dari satuan tugas di daerah untuk membuat formula dan konsepnya yang disesuaikan dengan kearifan lokal. “Kebijakan tentang kepatuhan koperasi akan mengutamakan kearifan lokal. Untuk itulah Kemenkop dan UKM berkoordinasi dengan dinas-dinas yang ada di bawah Bupati dan Walikota. Hal ini dikarenakan banyak dari koperasi-koperasi yang keberadaannya banyak di daerah,” jelasnya. (nis/dra)

FOTO: BM/IST

X telah bekerja sama dengan pemerintah daerah dan instansi terkait seperti Dinas Perindustrian dan Perdagangan baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota untuk terus memonitor harga gula.Terkait dengan stok gula hingga Lebaran, Sulton mengaku sangat mencukupi meski terus dilaku­kan penggelontoran gula murah di

pasaran, karena 10 pabrik gula di PTPN X telah memulai giling tebu aatau masa produksi. “Beberapa pabrik gula besar milik PTPN X seperti PG Ngadiredjo, PG Pesantren Baru, dan PG Gempolkrep bahkan sudah mulai menggiling tebu sejak pertengahan Mei 2016 lalu. Tahun ini PTPN X sendiri menargetkan produksi gula

FOTO: BM/ALI TOPAN

ANTISIPASI: Beberapa negara mendukung dengan peluncuran video tentang pesan pengguna jasa bahwa hubungan positif dengan pekerja rumah tangga yang didasari rasa saling percaya dan komunikasi yang baik.

eo tersebut merupakan kisah dari 3 keluarga di ASEAN yang memiliki pekerja rumah tangga asal Indonesia, Filipina dan Myanmar . Sementara Direktur Jenderal Amerika dan Eropa, Kementerian LuarNegeri Republik Indonesia, Muhammad Anshor

Awasi Koperasi, Kemenkop Inginkan Pemda Aktif

SIAPKAN: Persediaan gula yang melimpah di PTPN X siap digelontorkan di pasaran untuk meredam gejolak harga.

sebesar 504.326 ton gula,” katanya.Ia beharap, saat memasuki Ramadan harga gula bakal kembali terkoreksi ke level normal di kisaran Rp 12.000 per kilogram, sebab produksi gula sebentar lagi akan berlimpah dan diyakini bisa segera menurunkan harga gula yang sempat melambung di level Rp 15.000 per kilogram.(nat/dra)

Tonton Video, Tekan Eksploitasi Tenaga Kerja SURABAYA (BM) - International Organization for Migration (IOM X) bekerjasama dengan US Agency for International Development (USAID) meluncurkan video Open Doors: An IOM X Production. Peluncuran ini bertujuan mencegah eksploitasi terhadap pekerja rumah tangga di kawasan Asia Tenggara (ASEAN). “Video berdurasi 22 menit ini membawa pesan kepada pengguna jasa bahwa hubungan positif dengan pekerja rumah tangga yang didasari rasa saling percaya dan komunikasi yang baik dapat menciptakan rumah yang nyaman (happy home),” terang Program Leader, IOM X, Tara Dermott di Surabaya kemarin Menurut Tara, IOM mendorong migrasi yang aman serta gerakan masyarakat dalam menghentikan eksploitasi dan tindak pidana perdagangan orang. Tara menyebutkan, vid-

PERAN SERTA

mengatakan, secara global, satu dari 13 perempuan penerima gaji sebagai pekerja rumah tangga. Diperkirakan terdapat 52 juta pekerja rumah tangga di dunia, 41 persen berada di Asia Pasifik. Diperkirakan 1,9 juta pekerja rumah tangga di Asia Pasifik mengalami eksploitasi.

“Jutaan perempuan bermigrasi kekawasan Asia Pasifik untuk bekerja sebagai pekerja rumah tangga, termasuk dari Indonesia. Sejalan dengan semangat yang ditetapkan dalam Protokol Palermo, sebuah kewajiban bagi setiap pemerintah di kawasan untuk bekerjasama

dengan seluruh pemangku kepentingan dalam mencegah pekerja rumah tangga menjadi korban tindak pidana perdagangan orang,” tegas Anshor. Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia menyambut baik inisitiaf, seperti Open Doors IOM X, yang merupakan kampanye inovatif untuk mendorong migrasi aman dan aksi publik dalam menghentikan eksploitasi dan tindak pidana perdagangan orang. “Pemerintah Indonesia terus bekerja keras meningkatkan perlindungan para pekerjanya, termasuk para pekerja rumah tangga yang bekerja di dalam maupun luar negeri. Jutaan pekerja sektor domestik di dunia rentan terhadap eksploitasi dan trafficking in person. Hal ini sangat menjadi perhatian negara-negara anggota ILO (termasuk Indonesia) untuk ditangani secara fair dan save,” ungkap Anshor.(top/tit)

FOTO: BM/IST

Meliadi Sembiring

PERUBAHAN

Pemerintah Tak Naikkan Target Cukai

JAKARTA (BM) - Pada tahun ini, pemerintah memberikan isyarat tidak akan menaikkan target penerimaan cukai dalam Rancangan APBN Perubahan 2016. Menteri Keuangan Bambang PS Brodjonegoro mengatakan target penerimaan yang masuk dalam tanggung jawab Ditjen Bea dan Cukai (DJBC) tidak mengalami perubahan dari patokan APBN 2016 senilai Rp 146,4 triliun. “Masih sama targetnya. Sementara sama dulu,” ujarnya di kantornya, pekan lalu. Setiap APBN Perubahan, target penerimaan cukai selalu dipancang lebih tinggi dari posisi awalnya. Pada saat yang bersaman, target penerimaan pajak khususnya nonmigas diturunkan. Namun, pada 2015, tahun pertama pemerintahan Kabinet Kerja, target penerimaan pajak yang menjadi tanggung jawab Ditjen Pajak dinaikkan. Sayangnya, tetap saja, shortfall – selisih antara realisasi dan target membengkak. Bahkan tahun lalu, DJP mencatatkan rekor shortfall terlebar. Tahun lalu, penerimaan cukai hanya mencapai 99,19% atau Rp 144,6 dari target APBNP 2015 senilai Rp 145,7 triliun. Tidak tercapainya target penerimaan cukai tersebut untuk pertama kalinya setelah sejak 2007 selalu terlampaui. Penerimaan cukai sementara hingga Mei ini baru sekitar Rp 26,2 triliun atau 17,86% dari target APBN 2016. Tahun lalu, hingga April saja sudah mencapai Rp 34,9 atau 23,95% dari target APBNP 2015 senilai Rp 145,7 triliun.(nis/dra)

Master King Sediakan Menu Lengkap

SURABAYA(BM) – Area food court di lantai IV Pasar Turi Baru menjadi bagian dari kelengkapan pusat perbelanjaan. Tidak beda dengan pusat perbelajaan lainnya, di food court juga tersedia aneka jenis makanan seperti Soto Ayam, Pecel Rawon, Fried Chicken, Nasi Goreng, Lontong cap gomeh dan lontong lodeh. Drmikian juga dengan makanan ringan juga tersedia kue kering maupun kue basah. Aneka camilan yang murah meriah, namun tetap terjamin. Keberadaan Food Court dengan konsep berbeda, ala resto dan live music, menjadi-

kan lokasi ini tempat kongkow yang cozy. Salah satu tenan di food court adalah Master Kingyang menyediakan tempe penyet, Bakso, Rawon, Bakwa Goreng, Soto Ayam, Ayam Goreng, Mie Ayam, Lontong Sayur dan Nasi Rames. “Harganyapun beragam dari kisaran sepuluh ribu hingga delapan belas ribu rupiah,” ujar She Tan pemilik Depot Master King, Minggu (29/5). Pria yang akrab disapa Tan ini mengatakan bahwa usahanya sudah dilakoninya secara turun temurun dari kedua orang tuanya. Dia mengaku telah men-

galami tiga kali kebakaran di Pasar Turi sebelumnya. Namun dengan memegang teguh prinsipnya sebagai pengusaha kuliner, dirinya mampu bertahan hingga menyelesaikan pendidikan ketiga putrinya lulus perguruan tinggi. Bahkan ada yang sudah menyelesaikan program S-3nya. “Sebagai pemilik stand di food court, saya berupaya ikut peduli memajukan Pasar Turi Baru ini. Karena itu Master King kali ini buka di lantai empat. Jauh sebelum stand makanan yang lain buka,” ungkap mantan Chef ini. Saat ditanya, apa kiatnya

menjual makanan yang lengkap dengan harga yang murah, namun berkualitas dan higienis. Tan menjelaskan bahwa dirinya yakin memberikan pelayanan yang maksimal. Maka pelanggan akan terkesan dan kembali ke Master King untuk menikmati aneka sajiannya. “Kualitas yang baik, harga yang bersahabat, senyum dan sapa yang ramah adalah kiat sukses usaha kami,”jelas pria berusia 58 tahun ini. Harapannya kedepan, baik Master King maupun pihak pengelola bisa memenuhi dan menambah fasilitas sesuai keinginan pel-

anggan. Meskipun demikian She Tan memaklumi bahwa segala sesuatunya memiliki keurangan dan kelebihan. Oleh karena itu dirinya tak banyak berharap kepada orang lain. Tetapi lebih kepada usaha bersama untuk lebih memajukan Pasar Turi Baru. “Sebagai orang yang lahir dan besar di Surabaya dan meniti usaha di Pasar Turi, Saya Cuma berharap semoga Pasar Turi Baru ini lebih maju lagi. Kalau maju kan banyak pengunjung, banyak pembeli, itulah harapan seluruh pedagang di sini tentunya, “ pungkas pria murah senyum ini.(sab/dra)

FOTO: BM/AMAR

LENGKAP : Salah satu lokasi kuliner yang ramai dikunjungi oleh pe­ ngunjung Pasar Turi Baru di lantai IV area Food Court adalah Master King.


09 www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Produksi Kopi Arabika Diprediksi Meningkat

BM/MADJI

Dari 8 Ribu ke 10 Ribu Ton

Moch Samsul Arifien

SURABAYA (BM) - Produksi kopi Jatim jenis Arabika tahun ini diprediksi meningkat. Jika tahun lalu hanya di kisaran 8.000 ton, tahun ini diperkirakan bisa meningkat menjadi 10 ribu ton. Peningkatan diperoleh dari hasil penambahan luas arela tanam setiap tahunnya. “Bibit kopi yang ditanam baru bisa panen tiga tahun setelahnya. Hasil penanaman tiga tahun lalu, tahun ini mulai panen. Ini bisa mendongkrak produksi kopi Arabika kita hingga mencapai 10 ribu ton,” kata Kepala Dinas Perkebunan Jatim, Moch Samsul Arifien.

Ia menjelaskan, perluasan areal tanam itu dilakukan di wilayah dataran tinggi, seperti di sekitar Gunung WIlis antara Kediri danTulungagung. Sebelumnya, pengembangan telah dilakukan di enam daerah yang memiliki dataran tinggi di atas 800 meter di atas permukaan air laut (mdpl). Samsul menganggap, kopi Arabika masih cukup potensial dikembangkan karena harganya yang cukup mahal atau lebih tinggi dari jenis Robusta. “Karena potensial, maka kami terus berupaya terus mengembangkan produksinya agar dapat meningkat. Dalam be-

berapa tahun terakhir ini kami sudah mulai mengembangkan kopi Arabika dengan menanam sebanyak dua juta bibit baru,” jelasnya. Pengembangan kopi arabika itu, juga mendapat rekomendasi dari Gubernur Jatim, Soekarwo untuk ditingkatkan lebih besar lagi, karena permintaanpasaryangmasihcukuptinggi. Upaya dengan memperluas areal tanam itu juga mendapatkan dukungan dari Asosiasi Petani dan dilakukan dengan menggandeng Perhutani. “Produksi kopi Arabika di Jatim masih sangat terbatas. Sementara pasar untuk distribusinya masih terbuka lebar dan bisa diekspor ke luar negeri. Namun, pengembangan kopi

Arabika yang cukup sulit, karena harus memenuhi persyaratan teknis yakni di atas lahan dengan ketinggian diatas 800 mdpl,” ujarnya. Daerah yang telah menjadi sasaran perluasan lahan kopi Arabika Jatim, yakni Situbondo, Bondowoso, dan Jember masing-masing 500 hektar. Selain itu, ada pula perluasan di wilayah Kab Malang 300 hektar, serta Lumajang dan Kab Probolinggo masing-masing 100 hektar. Ia menambahkan, permintaan kopi Arabika yang harganya tergolong lebih mahal dari pada kopi Robusta ini masih cukup tinggi, sehingga potensi pengembangannya kini tetap akan diupayakan. (zal/rdl)

Awal Ramadan, Proyek Jalan Harus Berhenti Demi Kenyamanan Pemudik saat Lebaran SURABAYA (BM) - Awal Bulan Ramadan jalur mudik akan steril dari pengerjaan proyek perbaikan jalan.Upayainiuntukmengurangi kemacetan dan meningkatkan kenyamanan masyarakat saat mudik. “H-30 atau awal puasa besok, tak ada lagi aktivitas proyek di jalur mudik seluruh Jatim,” tegas Kabid Angkutan Jalan Dishub dan LLAJ Prov Jatim, Sumarsono, di Surabaya. Setiap ruas jalan steril dari aktivitas proyek jalan apa pun artinya tidak ada material di jalan raya. Maka dari itu, pihaknya bersama stakeholder terkait akan membersihkan semua aktivitas proyek apa pun di jalur mudik. “Perbaikan jalan atau penambalan jalan pun sudah harus tuntas sebelum H-30 itu. Jika tak tuntas pun harus dihentikan demi kenyamanan pengguna jalan. Sebab, saat ada aktivitas proyek di jalan akan mengham-

bat laju kendaraan di jalan raya,” terangnya. Keberadaan ada material proyek akan membuat arus tersendat dan penyempitan jalan. Akibatnya kendaraan akan menumpuk dan bikin macet. “Nanti kami akan sidak untuk memastikan setiap ruas jalan di jalur mudik di Jatim,” ujarnya. Agar kesiapan angkutan mudik dan balik lebaran tahun ini berjalan lancar, terangnya, Dishub Jatim mengundang semua pelaku transportasi untuk memastikan kesiapan angkutan mudik 2016. Mulai dari Organda, PT KAI, Otoritas Pelabuhan, Bandara, hingga Penyeberangan Ketapang. Selain dari Dishub Jatim dan jajarannya yang menyiapkan rest area, katanya, kesiapan di setiap moda transportasi juga dibahas. “Selain mereka juga Badan Pelaksana Jalan Nasional

(BPJN), Dinas PU Jatim, dan semua pelaku jalan raya duduk satu forum,” ujarnya. Lebih lanjut dia mengatakan, salah satu yang menjadi perhatian serius adalah Jalur Lingkar Selatan di Pacitan yang sampai saat ini belum bisa dilalui bus besar. “Saat mudik gratis pun tak bisa mengantarkan penumpang ke Pacitan. Di KM 228 dari Surabaya, akses ke daerah ini baru dipasang jembatan belly. Hanya kendaraan kecil yang bisa melintas,” kata Sumarsono. Untuk prediksi jumlah penumpang pada lebaran tahun ini, Sumarsono menjelaskan, diprediksi mengalami peningkatan di semua moda transportasi, baik moda transportasi laut, udara, darat maupun kereta api. “Untuk angkutan kapal akan naik sekitar 3 persen, KA naik sekitar 5 persen, angkutan bus lonjakan penumpang bisa di atas 5 persen. Kenaikan tinggi diperkirakan terjadi pada moda tansportasi udara yang mencapai 10 persen,” katanya. (zal/rdl)

BM/ROFIQ KURDI

KAMPUNG SIAGA BENCANA Didampingi Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa melaunching pembentukan kampung siaga bencana “Putro Kathong” di Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Minggu (29/5). Selama ini, terutama musim hujan, Ngebel menjadi salah satu daerah rawan bencana dan longsor.

Perda Miras

Pedagang Minta Wakil Rakyat Lebih Bijak SURABAYA (BM) - Tarik ulur soal aturan peredaran miras di Indonesia menuai pro dan kontra. Di saat sejumlah masyarat menlakukan penolakan, muncul kelompok masyarakat yang khawatir dengan pelarangan ini. Forum Pedagang Pengecer Minuman Beralkohol Seluruh Indonesia, minta wakil rakyat untuk lebih bijak dalam menyelesaikan masalah ini. Karena, ada beberapa kelompok masyarakat yang menggantungkan hidupnya dari menjual miras. “Jangan menambah beban hidup rakyat. Cari pekerjaan susah, harga kebutuhan pokok terus naik, eh jualan bir saja dilarang. Padahal bir yang kamijualiniadalahprodukresmiyang aman dikonsumsi. Salah kami apa?” kata Ketua Forum Komunikasi Pedagang Pengecer Minuman Beralkohol

Seluruh Indonesia, Nur Khasan. Dia mengatakan pihaknya setuju dengan penegakan hukum yang lebih jelas mengatur penjualan dan peredaran minuman beralkohol. “Namun saat kami membantu sosialisasi mengenai penjualan seperti yang diatur pemerintah (Permendag 20 tahun 2014), tiba-tiba sekarang kami dilarang berjualan karena muncul peraturan baru (Permendag 6 tahun 2015),” katanya. Khasan mengatakan tidak hanya dilarang berjualan, namun pedagang juga mendapatkan perlakuan kasar akibat pernyataan beberapa wakil rakyat di berbagai media massa yang menyebutkan minuman beralkohol menjadi biang keladi kejahatan dan kriminalitas. “Coba turun ke lapangan dan lihat saja berapa banyak kawanan penja-

hat jalanan dan bajing loncat di Batang JawaTengah yang telah insaf dan beralih profesi menjadi penjual bir eceran di Batang,” katanya. Apabila menjual bir dilarang, kata Khasan, maka pedagang kecil akan kehilangan pekerjaan. Tidak hanya itu, pelarangan untuk menjual bir yang akhirnya menutup pekerjaan juga telah mencabut kami dari akar budaya dan sosial yang terbentuk selama puluhan tahun. “Itu sama saja para politisi ini mencuri mata pencaharian kami. Pada prinsipnya, kami mau diatur dan dikendalikan akan tetapi janganlah mata pencaharian kami dilarang. Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 seharusnyadijadikanlandasanbagipara politisiketikamemberikanpernyataan yang berkaitan dengan nasib wong cilik,” katanya. (zal/rdl)

Gerak Jalan Sarungan Bisa Jadi Ikon Jatim Wagub: Selain Menyehatkan juga Pererat Persaudaraan SURABAYA (BM) - Jalan sehat sarungan bisa menjadi ikon budaya asli Indonesia dari Jatim. Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur Jawa Timur SaifullahYusuf. Selain menyehatkan, kegiatan ini mengangkat salah satu budaya bangsa. Menurutnya, kegiatan ini akan lebih menarik jika jalan sehat tersebut dapat melibatkan semua unsur masyarakat dari berbagai etnis untuk memeriahkannya. Karena even ini bisa mempererat tali silaturrahim antar-masyarakat. Usai melepas jalan sehat sarungan yang bertempat di Halaman Kantor PWNU Jatim, Surabaya Minggu (29/5). Kegiatan ini bisa menjadi ikon dikarenakan tidak semua daerah bisa menyelenggarakan kegiatan serupa. Menurutnya, jalan sehat ini bisa dilakukan dan digelar secara rutin dan berkelanjutan sebagai bentuk cinta terhadap budaya asli Indonesia. “Sarungan ini merupakan ciri khas dari bangsa Indonesia. Jadi kita patut melestarikan tradisi, sekaligus

menjadi ikon dan ciri khas Jatim. Kegiatan jalan sehat seperti ini banyak, tapi yang sarungan hanya di Jatim,” ungkapnya. Dia mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk olahraga masyarakat yang banyak manfaatnya. Selain menyehatkan juga mempererat persaudaraan. Jalan sehat sarungan seperti ini, menurut Gus Ipul sapaan akrabnya merupakan bentuk aspirasi ma-

syarakat dalam menyambut datangnya bulan Ramadan. Datangnya bulan Ramadan harus disambut dengan gembira dan sukacita. Selain itu, Gus Ipul berpesan agar masyarakat lebih peduli terhadap kebersihan dan kesehatan lingkungan, ikut membantu dalam penanggulangan narkoba karena Indonesia menjadi tujuan pasar peredaran narkoba sebab mempunyai penduduk yang cukup besar. (zal/rdl)

BM/FAIZAL ABDILLAH

JALAN SEHAT: Wagub Saifullah Yusuf saat melepas jalan sehat sarungan di Halaman Kantor PWNU Jatim, Surabaya Minggu (29/5).


10 METRO SURABAYA

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Pembangunan IPAL Bebani Warga SURABAYA (BM) – Pembahasan Raperda Pengolahan Kualitas Air dan Pengendalian Air Limbah (PKA dan PAL) yang dilaksanakan Komisi A DPRD Surabaya telah rampung. Ketua Pansus PKA dan PAL, Pertiwi Ayu Khrisna mengatakan, hasil pembahasannya sangat bagus dan bakal membawa kebaikan bagi masyarakat Kota Surabaya. Ke depannya Kota Surabaya akan terhindar dari pencemaran air sungai yang merupakan bahan baku PDAM. “Pansus sudah selesai bekerja, tapi harus dibawa ke Gubernur, jadi

bila dalam waktu 12 hari tidak ada pembenahan dari Gubernur, maka selanjutnya akan di Paripurnakan di DPRD,” katanya, Minggu (29/5). Politisi Golkar ini menilai, dalam pembahasan di pansus bisa dikatakan terbaik karena isinya memuat tentang kewajiban Pemerintah Kota (Pemkot) Pemkot Surabaya untuk segera membangun IPAL dengan sistem klaster, agar pembuangan terakhir di sungai tidak keruh dan tidak berdampak buruk terhadap kelanjutan kebersihan sungai. “Hasilnya bagus banget, dan kami seluruh anggota Pansus merasa sangat puas sekaligus bangga

Adi Sutarwijono

diberikan kepercayaan ini oleh ketua DPRD Surabaya,” ucapnya. Secara terpisah, Adi Sutarwijono menyampaikan bahwa sasa-

ran raperda ini adalah seluruh hunian warga yang menghasilkan air limbah rumah tangga. “Raperda ini bertujuan menekan potenasi pencemaran air, dan sasarannya adalah hotel, restaurant, perumahan dan lain lain, yang intinya masuk kategori limbah rumah tangga,” terangnya. Namun sekretaris Pansus PKA dan PAL ini mengatakan, masih ada tantangannya, di samping harus membuat sejumlah instalasi pengolahan limbah (Ipal) terpadu atau komunal, juga harus merubah prilaku warga Surabaya, dan ini bisa dijalankan, karena aturan ini

sudah diterapkan di Cirebon. Awi menegaskan, konsekuensi pembangunan IPAL komunal di seluruh wilayah Kota Surabaya akan berdampak kepada penarikan biaya tambahan ke masyarakat, agar keberlagsungan IPAL dan perawatannya bisa tetap terjaga dan berfungsi dengan baik. “Untuk membangun IPAL memang dibutuhkan biaya tidak sedikit, maka untuk keberlangsungannya utamanya operasional dan perawatannya akan dibebankan kepada masyarakat berupa retribusi, dan proyek ini akan kita awali di Keputih,” pungkasnya. (dji/udi)

FOTO: BM/IST

Festival Rujak Uleg 2016: Peserta dengan mengenakan kostum ikon Kota Surabaya dan berbagai macam pakaian tradisional menyelesaikan pembuatan rujak dalam Festival Rujak Uleg 2016 di Kembang Jepun, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (29/5). Perhelatan kuliner khas Surabaya yang diikuti sekitar 1.500 peserta tersebut, dalam rangka Hari Jadi ke-723 Kota Surabaya.

Serunya Nguleg Rujak Bareng Walikota Risma SURABAYA (BM) - Festival Rujak Uleg sebagai rangkaian Hari Jadi Kota Surabaya ke-723, Minggu (29/5) berlangsung meriah. Sebanyak 1.500 orang peserta mengikuti festival yang dilangsungkan di Kawasan jalan legendaris, Jalan Kembang Jepun itu, baik perwakilan kelurahan juga perwakilan beberapa perusahaan di Surabaya. Kemeriahan juga terlihat dari antujsiasnya warga yang tumplek bleknya di lokasi. Mereka nguleg rujak berbarengan sambil bergoyang, berjoged dengan aneka rupa kostum unik. Ada yang memakai kostum layaknya team pit stop balapan Formula 1. Ada yang mengenakan kostum punakawan, semar dan kawan-kawannya. Ada pula yang memakain kostum kombinasi Jawa-Papua. Itulah potret kemeriahan suasana Festival Rujag Uleg 2016 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya untuk memeriahkan hari jadi kali ini. Ini adalah ge-

laran ke-14 kalinya sejak tahun 2002 dan telah dua kali memecahkan rekor MURI untuk kategori pembuat rujak uleg terbanyak. Festival Rujak Uleg 2016 ditandai dengan “nguleg bareng” yang dilakukanWalikota Surabaya, Tri Rismaharini bersama konsulat jenderal negara sahabat yang ada di Surabaya, Forum Pimpinan Daerah, komunitas masyarakat dan juga pengusaha. Sebelumnya, walikota berkeliling melihat kehebohan peserta sebelum nguleg rujak. Tidak hanya menguleg rujak, festival ini juga menuntut peserta tampil menarik dan energik. Beberapa peserta membuat booth rujak ulegnya dengan baik. Booth rujak mereka hias dengan jerami atau stereofoam yang menggambarkan kearifan lokal Surabaya dan sekitarnya. Kristin Harini (44), warga RT 9 RW 4 Kelurahan Keputran turut mengikuti festival ini bersama kelompoknya. Kelompoknya

mengusung tema Rujak Uleg Madura, karena itu dia mengenakan kebaya dan riasan yang mencerminkan orang-orang di Pulau Garam itu. “Baru kali ini ikut. Tapi persiapannya dua minggu. Karena ada yang membuat kostum dari bahan daur ulang,” ujarnya. Dalam sambutannya, Walikota Tri Rismaharini mengatakan, tradisi dalam Festival Rujak Uleg, peserta bukan hanya berlomba membuat rujak yang paling enak. Tetapi juga adu kreativitas antar peserta lewat tampilan kostum. “Nah, tahun ini saya buat aturan bahwa seluruh SKPD pejabat pemkot yang hadir di festival harus pakai pakaian yang unik, dan Suroboyo-an. Tidak boleh cuma pakai kaos,” ujar walikota. Risma juga berpesan khusus kepada warga Surabaya agar di Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-723, semakin memperlihatkan prestasi. “Saya harap warga Surabaya bisa

menjadi tuan dan nyonya di kotanya sendiri. Jangan hanya jadi penonton. Panjenengan itu pemilik kota ini.Karena itu harus punya prestasi di kota ini. Apalagi, Surabaya sekarang sudah jadi kota yang dilihat publik di dunia,” pesan Bu Risma. Dia juga mengajak warga Surabaya untuk ikut menyukseskan konferensi internasional, Prepcom III for UN Habitat yang akan digelar di Surabaya pada 25-27 Juli 2016 nanti. “Nantinya, ribuan warga dari seluruh dunia akan berkumpul di Surabaya. Mari kita menjadi tuan rumah yang baik dan ramah,” imbau ibu dua anak ini. Festival Rujak Uleg tahun ini berbeda dengan penyelenggaraan tahun lalu. Bila sebelumnya, festival Rujag Uleg dimulai tengah hari. Ketika terik matahari tengah bersemangat menyengat bumi. Kali ini digelar lebih pagi. Acara dimulai pukul 09.00 WIB. (has/udi)

Lesbumi Beri Penghargaan Seniman Surabaya SURABAYA (BM) - Dalam rangka memberikan apresiasi terhadap seni dan kebudayaan asli dari Kota Surabaya, Lembaga Seni Budaya Muslimin Indonesia (Lesbumi) NU Kota Surabaya memberikan ‘Penghargaan SaptaWikrama’ untuk para seniman Surabaya di antaranya kepada Cak Kartolo dan Ida Lailia serta mengadakan pagelaran berbagai seni di Gedung Balai Pemu-

da Surabaya, Senin 30 Mei 2016 malam pukul 18.00 WIB. Ketua Lesbumi NU Kota Surabaya M Hasyim Asy’ari menjelaskan, kegiatan tersebut untuk mewujudkan kepedulian terhadap kesenian asli Surabaya. Karena beberapa Kesenian dan Kebudayaan tersebut sebagian masih eksis dan hanya segelintir orang dan komunitas yang merawat dan melestarikannya.

Menurutnya, kehadiran Lesbumi selain dalam rangka berdakwah melalui kesenian dan kebudayaan, Lesbumi hadir untuk merawat dan melestarikan tradisi kesenian dan kebudayaan Nusantara khususnya di Surabaya.Untuk itu dalam acara tersebut Lesbumi juga akan menampilkan pagelaran seni modern dan kesenian khas daerah. Pada siang hari akan ada

pagelaran musik modern dan malam akan ada kentrung dan kidungan, pencak jidor serta penghargaan untuk seniman ludruk. Ia menambahkan, era modern digital menjadi tantangan nilai-nilai keluhuran budaya nusantara, ini menjadi tanggung jawab Lesbumi Melalui Lembaga Kesenian dan Kebudayaan milik NU ini, daharapkan mampu mempertahankan, meles-

tarikandanmengkolaborasikesenian. “Kebudayaan tradisional menjadi suguhan yang mempunyai daya tarik bagi seluruh kalangan. Lesbumi diharapkan menggali kembali kesenian dan kebudayaan tradisional, Lesbumi harus menghargai dan mengapresiasi karya seni dan budaya untuk menjadi motivasi generasi muda dimasa-masa yang akan datang,”ungkapnya. (dji/udi)

FOTO: BM/AMAR

M Ikhsan

Pendaftar PPDB Diimbau Pilih Sekolah Terdekat SURABAYA (BM) – Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, M Ikhsan, mengimbau kepada para orang tua dan siswa agar pada saat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) memilih sekolah negeri yang dekat dengan tempat tinggal mereka. Menurut dia, persebaran kualitas pendidikan relatif sama. Di sisi lain, ia menambahkan, keuntungan memilih sekolah yang tak jauh dengan rumah siswa adalah akan memeiliki waktu istirahat yang cukup. “Jika sekolahnya jauh, kan waktunya habis di jalan,” ujarnya. Mantan Kepala Bapemas dan KB ini menegaskan, bila siswa bersangkutan lelah, potensi akademik dikhawatirkan tak berkembang. Selain hemat waktu, jika siswa memilih sekolah di sekitar tempat tinggal mereka akan mengurangi kepadatan lalu lintas. “Kalau lalu lintas tak padat, kemacetan di Surabaya akan terurai,” tegasnya. Namun Ikhsan mengakui, sebagian orang tua menginginkan anaknya bisa masuk sekolah kawasan atau yang dulu bernama Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Dia mengatakan, sekolah kawasan menjadi contoh bagi sekolah negeri dan swasta di sekitarnya. “Sekolah kawasan sudah ada di masing-masing wilayah, seperti Surabaya Barat, Timur, Selatan dan Pusat,” akunya. Hingga saat ini, Jumlah Sekolah kawasan untuk tingkat SMP sebanyak 11 sekolah. Sedangkan SMA sebanyak 13 sekolah. Ikhsan menyatakan, tiap tahun terus menambah jumlah sekolah kawasan di Kota Surabaya. “Harapannya seluruh sekolah di Surabaya berstandar sekolah kawasan,” ujarnya. Pada sekolah kawasan, tidak hanya potensi akademik yang dikembangkan. Tetapi juga potensi lainnya, seperti seni, olahraga dan keterampilan lainnya. Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya ini mengungkapkan, Penerimaan Peserta Didik Baru di Kota Surabaya melalui beberapa jalur. Mulai jalur offline di antaranya inklusi, mitra warga dan prestasi hingga jalur kawasan dan jalur umum. “Jalur kawasan dan umum sistemnya online,” imbuhnya. (sab/udi)

Telepon Penting Polda Jatim Polrestabes Surabaya Polres Pelabuhan Tanjung Perak PLN 101, Surabaya PLN Surabaya Utara PLN Surabaya Selatan PLN Surabaya Timur PLN Tanjung Perak PMK Surabaya Pusat PMK Surabaya Utara PMK Surabaya Timur PMK Surabaya Barat PMK Surabaya Selatan RSUD Dr Soetomo RS Graha Amerta RSUP RS Bersalin Sayang Ibu RS Marinir Gunungsari RSI Surabaya RS Pelabuhan Surabaya Rumah Sakit Bunda RS Wiyung Sejahtera RS Thomas Erwin CJ Huwae Klinik Medis Pusura RS Umum Haji

(031) 8280748 (031) 3523927 (031) 3293023 (031) 3523927 (031) 5342094 (031) 5670641 (031) 3765828 (031) 3291044 (031) 3533843 (031) 3712208 (031) 8411113 (031) 7490486 (031) 7523687 (031) 5501011 (031) 5501355 (031) 5343950 (031) 5681170 (031) 5663539 (031) 8281744 (031) 3294801 (031) 7440077 (031) 7532653 (031) 70990543 (031) 5340604 (031) 5947760

Pemkot Berencana Jadikan KalimasWisata Air Andalan SURABAYA (BM) - Walikota Surabaya Tri Rismaharini bakal segera merealisasikanKalimassebagaipusatwisata air pusat kota. Terkait rencana itu, berbagai persiapan saatini terus dilakukan. Walikota Risma mengungkapkan hal itu usai tabur benih ikan bader, kuthuk, dan belut sebanyak 10 ribu ekor di aliran Kalimas, Sabtu (28/5) sore. Selain itu, walikota perempuan pertama di Kota Pahlawan ini juga sempat melihat aktivitas pengukuran baku air Kalimas dengan pengampilan sampling lumpur serta pelepasan hewan air ke lumpur. Selain itu, pemungutan sampah di aliran sungai. Puluhan perahu Korps Marinir ikut mendukung rangkaian kegiatan lingkungan itu, yang menjadi bagian event Balada Kalimas. “Kita sudah keruk Kalimas, selain itu pembersihan. Tadi menabur ikan. Yang Kali Brantas (di Surabaya) juga kita keruk. Kita monitor terus air buangan industri,” tutur Risma. Mantan kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) ini

akan menguatkan pariwisata di air di Kalimas. “Terkait pariwisata akan kita perbanyak perahu untuk rekreasi,” rincinya. Pejabat asal Kediri ini menyebut ada perusahaan operator seluler yang siap membantu perahu berenergi listrik untuk menguatkan wisata air di Kalimas. “Untuk water front city bukan membuat kota baru. Namun bagaimana kita manfaatkan air sebagai tempat wisata. Seperti di Kenjeran juga menjadi tempat wisata,” tukasnya. Ketua DPRD Surabaya Armuji yang ikut menebar benih ikan mengulas sejarah silam Kalimas. “Saat masa pemerintahan kerajaan Ujung Galuh, Kalimas dulu merupakan pusat pelayaran dan rekreasi. Melalui kegiatan Balada Kalimas ini, kita ingin masa keemasan, masa kejayaan Kalimas terulang,” harap Armuji. Penasihat Komunitas Peduli Surabaya Rek Ayo Rek (RAR) ini mengapresiasi pengukuran baku air, penebaran benih ikan serta pembersihan Kalimas. “Benih ikan ditebar juga untuk men-

FOTO: BM/MADJI

WISATA AIR: Sebagian aliran Kali Mas yang disiapkan pemkot untuk dijadikan wisata air andalan di Surabaya.

gukur, menguji kualitas air. Kalau beberapa bulan kedepan ikan hidup dan besar, tentunya akan banyak orang mancing,” urainya. Politisi PDIP ini juga mengapresiasi keberadaan personil Korps Marinir yang ikut mendukung kegiatan Balada Kalimas yang menjadi rangkaian

peringatan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-723. “Ini (Balada Kalimas) mengenang kembali keemasan Kalimas, sungai yang membelah Kota Pahlawan,” sebut Armuji mendampingi Tri Rismaharini serta Wakil Walikota Wisnu Sakti Buana. Ketua Kamar Dagang dan industri

(Kadin) Surabaya jamhadi mengaku bangga dengan keberadaan Komunitas di Surabaya yang tanpa diperintah telah memberikan dukungan dan apresiasi pada Kota Surabaya. “Tidak tanggung-tanggung, seperti acara Balada Kalimas ini event keroyokan antara DPRD Surabaya dengan Komunitas Peduli Surabaya Rek Ayo Rek. Minggu sebelumnya, Komunitas Rek Ayo Rek gelar Festival Pantai Kenjeran dengan mengadakan bakar ikan dua ton di Taman Hiburan Pantai Kenjeran. Ikan dibeli dari nelayan, ibu-ibu nelayan dilibatkan dalam pengolahan ikan. Betul-betul upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat, khususnya masyarakat pesisir,” ungkap Jamhadi. Jamhadi tidak menampik peran luar biasa akademisi dari 50 perguruan tinggi negeri dan swasta, pebisnis yang diwakili Kadin, komunitas seperti Rek Ayo Rek dan lainnya, serta pemerintah (government). “Jika A, B, C, G (Akademisi, Business, Community, Goverment) sinergi hasilnya akan luar biasa. Bisa undang wisatawan.Terlebih

jelang Prepcom UN Habitat, Juli mendatang,” harapnya. Direktur Komunitas Nol Sampah Wawan Some berharap Balada Kalimas dengan kegiatan tebar benih ikan ini bisa menjadi embrio wisata tebar benih ikan sekaligus merangsang dan besarnya wisata air Kalimas. Acara Balada Kalimas yang dimulai sejak kemarin sore, tadi malam dilanjutkan tampilan band legendaris D’ Gembel’s di arena Skate Board dan BMX di tepian Kalimas, utara Monkasel. Grup musik lawas yang satu ini dikenal lantaran lagu-lagunya dengan syair yang menggambarkan tentang Surabaya. Salah satu hits-nya berjudul Balada Kalimas. Tampilan D’ Gembel’s yang dibarengi pesta lampion ini merupakan pokok-pokok pikiran DPRD yang direalisasikan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Surabaya, menggunakan dana APBD. Sedangkan tabur benih ikan terselenggara atas partisipasi masyarakat yang tidak mengikat. (has/udi)


KEDIRI 11

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Warga Desa Punjul Gantung Diri di Kamar

Minta Dibelikan Kain Kafan KEDIRI (BM) – Warga Desa Punjul Kecamatan Plosoklaten Kabupaten Kediri, gempar. Ini, setelah seorang warganya bernama Suwondo alias Wondo (33), ditemukan tewas dengan kondisi menggantung di dalam kamarnya. Kontan saja, kejadian pada MInggu (28/5), itu, segerela dilaporkan keluarga korban didampingi warga setempat, ke Polsek Plosoklaten. Sementara itu, Kapolsek Plosoklaten AKP Suharsono melalui Kasi Humas AiptuTotokWidarto menjelaskan kronologis singkat kejadian itu. Awal mulanya, keluarga korban curiga dengan Suwondo yang sejak Kamis (26/5), tidak tampak atau keluar dari kamar tidurnya. “Hingga ayah korban dan keponakannya, mendobrak kamar yang ditempatinkorban. Setelah terbuka, kedua saksi itu kaget mendapati korban posisinya menggantung dan telah membusuk,” terang Aiptu Totok. Sementara itu, usai mendapatkan laporan terkait kematian korban, anggota Polsek Plosoklaten dan Tim Identifikasi Polres Kediri segera ke lokasi ke-

jadian. Sejumlah saksi dimintai keterangan termasuk pula keluarga korban. Keterangan dari keluarga korban, sekitar 2 minggu lalu perilaku Suwondo tak seperti biasanya dan terlihat aneh. Bahkan, saat itu korban sering uring-uringan dan mudah tersinggung. Hanya saja, perubahan drastis pada diri korban, penyebabnya belum diketahui. “Sekitar 1 minggu lalu, korban juga minta dibelikan kain kafan dan baut gir sepeda motor. Namun hanya di belikan baut gir motor. Keluarga tak menyangka kalau akhirnya Suwondo akan senekat itu,” kata Aiptu Totok. Dugaan sementara, kematian korban diperkirakan sudah 3 atau 4 hari. Polisi juga mengamankan barang bukti berupa 1 tali tampar plastik warna biru ukuran 1,5 meter, yang dipakai korban menggantung diri. “Tidak ada tanda atau bekas luka kekerasan atau penga­ niayaan di tubuh korban. Sementara, kami menduga kematian korban adalah murni gantung diri,” tandasnya. (bad/nov)

FOTO BM/IBAD

BUNUH DIRI : Polisi saat melakukan evakuasi dan olah tempat kejadian perkara (TKP), di rumah Suwondo yang ditemukan tewas gantung diri.

RSUD Gambiran Gelar Pengobatan Gratis di Kelurahan Pojok KEDIRI (BM) - Pemkot Ke­ diri melalui RSUD Gambiran Ko­ta Kediri, kembali menggelar pengobatan gratis bertajuk ‘Se­ hat Bersama Pak Wali’. Kali ini, pengobatan gratis tersebut dil­ aksanakan di Kelurahan Pojok. Kegiatan sosial itu dilakukan di rumah seorang warga RT 10 RW 02 Kelurahan Pojok Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, pada Sabtu (28/5). Pengobatan gratis tersebut rencananya dihadiri langsung Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar. Hanya saja, Mas Abu panggilan akrab walikota berhalangan hadir karena ada tugas di luar kota. Sehingga, walikota diwakilkan kepada Sekdakot Kediri Budwi Sunu. Di kesempatan itu, Budwi Sunu menuturkan bahwa pengobatan gratis kali ini merupakan cara pemerintah untuk meningkatkan pelayanan

FOTO BM/SIROJUDIN

SOSIAL: Walikota diwakili Sekdakot Budwi Sunu bersama Direktur RSUD Gambiran saat berbincang di acara pengobatan gratis yang bertema Sehat Bersama Pak Wali.

kesehatan masyarakat. “Dengan cara seperti ini

KEDIRI (BM) - Agenda rutin ‘Kopi Tahu’ kembali digelar Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar. Mas Abu, panggilan akrab walikota datang bersama Wakil Walikota Lilik Muhibbah dan semua Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Di acara yang dihelat di Kelurahan Bandar Lor gang III itu, terlihat Mas Abu asyik berdiskusi bersama warganya. Orang nomor satu di Kota Kediri itu mulai dicurhati tentang banyak hal. Mulai lingkungan yang selalu banjir hingga pembangunan sekolah pendidikan anak usia dini (PAUD). Meski kondisi hujan rintikrintik, tak membuat warga Kota Tahu patah semangat. Mereka tetap datang, bahkan sejumlah warga terpaksa duduk di luar tenda, karena tempat acara‘Kopi Tahu’ telah penuh sesak. Meski dicurhati banyak masalah, namun Mas Abu san-

gat memberi apresiasinya khususnya kepada warga Kelurahan Bandar Lor. Apalagi, pada 2015 lalu, pemkot yang dipimpin Mas Abu sukses melaksanakan program Prodamas. “Jika ada permasalahan, pemerintah daerah dan masyarakat harus duduk bersama untuk mencari solusi yang terbaik. Bukan untuk saling menyalahkan yang akhirnya akan menimbulkan masalah baru,” kata Mas Abu. Walikota juga menyampaikan, tujuan kedatangannya di acara ‘Kopi Tahu’ itu memang memberi kesempatan seluruh warganya menyampaikan pertanyaan atau uneg-unegnya langsung secara bergiliran hingga dipecahkan masalah itu. Seperti yang dikeluhkan Suyanto sebagai Ketua RW 3 Kelurahan Bandar Lor Kediri. “Mas Abu, got di sepanjang gang 5A ke timur hingga Pondok

Lokalisasi Balongcangkring Jadi Tempat Terakhir di Jatim yang Ditutup

Difungsikan Jadi Ruang Publik Ketua PN, Kajari Mojokerto dan Direktur Rehabilitasi Sosial Kemensos. “Ini peristiwa penting, Sumpah Palapa kedua setelah Mahapatih Gajah Mada. Karena cucu-cucu Tribuana Tungga Dewi dan Gajah Mada kumpul di majelis taklim ini ingin bebas prostitusi. Ini peristiwa besar di Jawa Timur dari segi akhlak,” kata Gubernur Soekarwo kepada wartawan. Pejabat yang akrab disapa Pakde Karwo ini juga menjelaskan, proses penutupan lokalisasi di Jatim berjalan cukup lama dan melelahkan. Sedangkan, Walikota Mojokerto Mas’ud Yunus menambahkan, pasca penutupan Lokalisasi Balongcangkring, pihaknya akan melaksanakan pemberdayaan sumber daya manusia (SDM) di eks lokalisasi tersebut. “Kemudian perencanaan penggunaan eks lokalisasi agar tak sampai berdiri lokalisasi baru. Banyak alternatifnya (pemanfaatan eks lokalisasi, red). Yang jelas eks lokalisasi akan difungsikan sebagai ruang publik,” pungkasnya. (gie/nov)

Pendaftar Vasektomi Lebihi Target

PERWAKILAN

“SD tersebut bisa digunakan sebagai layanan Posyandu karena di Bandar Lor jumlah Taman Posyandu masih kurang. Selain itu, terkait Prodamas, pembangunan fisik di RT kami mulai berkurang. Semisal, kami usul tentang pengadaan LCD proyektor apakah disetujui,” katanya. FOTO BM/SIROJUDIN TAMPUNG: Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar saat memberi jawaban Menanggapi hal itu, Mas atas pertanyaan dan keluhan warganya di acara Kopi Tahu. Abu menjawab untuk Taman Kedonglo jika musim hujan, “Jadi, tidak lama lagi perbaikan Posyandu di lokasi SD yang airnya selalu meluber hingga ke got tersebut akan dilakukan. mangkrak, warga dipersilahkan jalanan,” ujarnya. Selain itu, nanti Dinas PU juga konsultasi dengan dinas penSuyanto menambahkan, ia membangun sumur resapan. didikan dan badan pengelolaan bersama warganya telah mel- Saya mengimbau jangan mem- keungan dan aset daerah (BPaporkan hal tersebut ke Dinas PU buang sampah sembarangan KAD). Dan untuk pengadaan setempat, tapi hingga sekarang dan merawat sumur resapan itu LCD proyektor Mas Abu menbelum ada tindak lanjutnya sebaik-baiknya,” pinta Mas Abu. yarankan mendiskusikan dulu sama sekali. “Kira-kira kapan Lain lagi, dengan keluhan kepada warga. daerah yang selalu jadi langga- yang disampaikan Suprapto Dalam kesempatan yang nan banjir itu tuntas,” imbuhnya. sebagai Ketua RT 12. Ia mengu- sama, Kepala Dinsosnaker Kota Menanggapi hal tersebut, sulkan bangunan SD di wilayah Kediri Dewi Sartika memberikan Mas Abu mengatakan perbai- Bandar Lor yang tidak terpakai, santunan kematian kepada kan got di daerah tersebut su- dapat digunakan sebagai tempat enam warga Kelurahan Bandar dah rampung di proses lelang. pelayanan Posyandu. Lor. (roj/hms/nov/adv)

MOJOKERTO-JOMBANG

www.beritametro.co.id

MOJOKERTO (BM) – Program vasektomi yang digulirkan Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP) Kota Mojokerto, mulai mendapat respon positif sejumlah warga setempat. Terbukti, sebanyak 10 pria dewasa di Kota Mojokerto mendaftarkan diri ikut dalam program KB tersebut. Sementara itu, Kepala BKBPP Kota Mojokerto Moch Ali Imron mengatakan terdapat 10 pria turut di KB vasektomi. “Kami yakin hingga akhir tahun nanti angka ini bakal terus bertambah,” ujarnya. Imron mengungkapkan,

kesehatan kepada masyarat utamanya warga Kota Kediri,”

Tampung Keluhan dan Uneg-uneg Warganya, Mas Abu Rutinkan Kopi Tahu

berita metro

MOJOKERTO (BM) - Lokalisasi Balongcangkring di Kota Mojokerto, jadi tempat terakhir di Jawa Timur, yang resmi ditutup pemerintah. Selain ditutup, para pekerja seks komersial (PSK), juga telah dipulangkan dari wismanya. Dengan begitu, saat ini tak ada lagi lokalisasi yang beroperasi di Jawa Timur. Sementara, penutupan Lokalisasi Balongcangkring ditandai dengan deklarasi bebas prostitusi di depan Kantor Walikota Mojokerto, Minggu (29/5). Deklarasi yang disaksikan Walikota Mas’ud Yunus dan Gubernur Jatim Soekarwo itu, dibacakan langsung Ketua Yayasan MajapahitTeguh Starianto. Selain pihak Yayasan Majapahit yang selama ini membina para PSK di kawasan Balongcangkring dan Cakarayam Baru, piagam deklarasi bebas prostitusi ini juga ditandatangani sejumlah pihak. Di antaranya Ketua MUI, Ketua PHRI, tokoh masyarakat, pengelola hiburan malam, organisasi pemuda kota, kapolresta, Dandim 0815, Danrem 082,

kita akan menjemput bola dan mendekatkan pelayanan

kata Budwi. Dia juga menambahkan, bahwa kegiatan pengobatan gratis tersebut akan terus ditingkatkan dan rutin digelar saat ada keluhan. Dengan adanya kegiatan itu, lanjut Budwi Sunu, masyarakat akan bisa mendeteksi penyakit yang dideritanya sejak dini. Sementara, pengobatan gratis tersebut diikuti ratusan warga. Mereka terlihat begitu antusias dengan adanya kegiatan tersebut. Bahkan jumlah peserta melebihi target yang diperkirakan. “Awalnya kami perkiraankan ada 200 peserta yang datang, tapi saat dimulainya pengobatan sepertinya melonjak. Semuanya, akan dilayani dengan sebaik-baiknya,” kata Direktur RSUD Gambiran Dr I Nengah Gangga. (roj/hms/ nov/adv)

status latar belakang penyuka vasektomi ini dari berbagai bidang. Ada yang PNS, pedagang hingga tukang becak. “Pesertanya komplet dari segala bidang pekerjaan,” katanya. Dengan adanya 10 pria yang ikut KB ini, lanjut dia, maka telah melampaui target pemerintah. Ali menegaskan, pemerintah menargetkan hanya tujuh peserta KB pria per tahun. “Targetnya tujuh pria yang berminat pakai KB vasektomi per tahunnya. Tapi, untuk tahun ini, hingga Mei ternyata sudah lebih dari tujuh orang,” tandasnya. (gie/nov)

Sebanyak 2.445 Peserta LLM 10 K, Rebutkan Hadiah Rp 100 Juta

MOJOKERTO (BM) - Lomba Lari Mojopahit (LLM) 10 K yang digelar KONI Kabupaten Mojokerto, pada Minggu (29/5), tahun ini diikuti sebanyak 2.445 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Sementara itu, Didik Chusnul Yakin ketua panitia acara tersebut menjelaskan even kali ini jadi media promosi potensi olahraga, kebudayaan dan pariwisata Kabupaten Mojokerto. Dan ternyata misi promosi itu dinilai berhasil. Buktinya, sejumlah peserta LLM 10 K dari Jawa Timur dan luar pulau Jawa seperti Sumbawa, Maluku, Jayapura, Nunukan, Manado dan Nusa Tenggara Timur, ikut ambil bagian. “Mereka bersaing secara sportif memperebutkan hadiah dan doorprize sebesar Rp 100 juta,” terangnya.

Ditambahkan Didik, dalam LLK 10 K itu akan mengambil start Museum TrowulanMakam Troloyo-Candi TikusCandi Bajang Ratu dan finish di Pendapa Agung Trowulan. Untuk peserta kategori umum putra terdata sebanyak 500 peserta. Kemudian, untuk umum putri sebanyak 209 peserta, pelajar putra berjumlah 824 orang dan kategori pelajar putri sebanyak 912 orang. Setelah berupaya semaksimal mungkin, untuk pemenang kategori umum putri dimenangkan Yulia Ningsih asal Kabupaten Mojokerto, sebagai juara I. Disusul, Irma Handayani asal Kalimantan Timur juara II lalu Meri Paijo asal Nusa Tenggara Timur sebagai juara III. Di kategori umum putra diraih Nur Shodiq asal Yogya-

FOTO BM/PRAYOGI

BERSAING: Ribuan peserta Lomba Lari Mojopahit 10 K ketika bersiapsiap di garis start yang dihelat KONI Kabupaten Mojokerto, kemarin (29/5).

karta sebagai juara I, Jauhari Yohan asal Palembang sebagai juara II dan Bambang Giono dari Sumedang juara III. Lalu, kategori pelajar putri diraih Dewi Lutfia asal SMA 1 Kutorejo, disusul Sistanti Apriliani dari SMA 1 Kutorejo,

dan Adi Dwi dari SMP 2 Mojosari. Sedangkan kategori pelajar putra diraih Arfani A asal SMA Kutorejo sebagai juara I, diikuti Andika asal SMP 2 Dlanggu sebagai juara II dan M Rizal asal SMA Kutorejo juara III. Sementara itu, Wakil Bupati

(Wabup) Mojokerto Pungkasiadi sesaat sebelum melepas para peserta LLM 10 K di garis start mengatakan dalam sambutannya, bahwa perhelatan LLM merupakan salah satu upaya promosi pariwisata yang terus digalakkan. Wabup menambahkan optimis bahwa ke depan nanti, akan lebih banyak lagi kegiatan-kegiatan sebagai pengenalan pariwisata yang dikemas dalam even-even menarik sebagai packagingnya. Even LLM 10 K masih kata wa­bup, merupakan salah satu rangkaian kegiatan Hari Jadi Ka­bupaten (HJK) Mojokerto ke-723. “Sepanjang Mei, kita mengemas acara yang mengusung sejarah Majapahit sebagai core (inti) yang ingin dikenalkan,” pungkasnya. (gie/nov/adv)

Warga Kota Mojokerto Nikmati Makan Gratis di Pesta Rakyat

MOJOKERTO (BM) - Pesta rakyat berupa makan gratis digelar Pemkot Mojokerto di Gelora Ahmad Yani, Sabtu (28/5), malam. Kegiatan untuk memperingati Hari Jadi Kota (HJK) Mojokerto ke-98 itu, disediakan 10.000 porsi makanan rakyat. Alhasil, ribuan porsi makanan gratis itu pun menjadi rebutan warga Kota Onde-Onde. Sejumlah menu makanan rakyat disiapkan pedagang di masing-masing lapak. Mulai dari gado-gado, nasi goreng, bakso, pecel pincuk, mie ayam, soto ayam, soto daging, lontong balap, bakso hingga mie goreng. “Kegiatan malam ini adalah pesta rakyat, makan gratis dan ngaji bersama Kiai Kanjeng dalam rangka peringatan HJK Mojokerto,” kata Walikota

FOTO BM/PRAYOGI

GUYUB: Walikota Mojokerto Mas’ud Yunus ikut mencicipi nasi pecel pincuk di acara pesta rakyat sebagai rentetan HJK Mojokerto ke-98. Di acara itu juga disediakan 10.000 porsi makanan gratis untuk masyarakat.

Mojokerto Mas’ud Yunus saat mencicipi nasi pecel pincuk di salah satu lapak. Tak tanggung-tanggung, lanjut Mas’ud, di acara makan gratis itu disediakan 10.000 porsi makanan untuk warga

Kota Mojokerto. Untuk itu, pihaknya menggandeng 100 pedagang. Setiap pedagang wajib menyiapkan 100 porsi makanan. “Ini untuk membangun semangat kebersamaan. Seba-

gaimana tema peringatan HJK Mojokerto tahun ini, ‘Ayo gotong royong, kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas untuk Kota Mojokerto sebagai service city. Jika makan bareng mereka terlihat kompak, guyub. Seperti budaya

kenduri,” beber walikota. Kendati digratiskan, pesta rakyat kali ini berjalan tanpa ada kerusuhan. Hanya saja, setelah walikota membuka acara, tanpa dikomando setiap lapak penyedia makanan mendadak diserbu warga. Hanya dalam hitungan menit, ribuan porsi makanan itu ludes. ”Peringatan HJK Mojokerto bukan milik pemerintah, tapi milik rakyat. Pesta rakyat malam ini menjadi salah satu buktinya,” pungkas Mas’ud. Tak sampai di situ, pesta rakyat malam itu ternyata dilanjutkan dengan ngaji bersama yang dihadiri MH Ainun Najib bersama Grup Sholawat Kiai Kanjeng. Menyantap makanan gratis, warga juga mendengarkan ceramah Cak Nun panggilan akrab Ainun Najib. (gie/nov/adv)

MOJOKERTO-JOMBANG: Prayogi Waluyo (koord), Aan Hidayat (Jombang). IKLAN/LANGGANAN: 081 134 647 71


12 PANTURA

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

Operasi Gabungan, Kendaraan Plat Merah Ikut Ditindak

TUBAN (BM) - Operasi Patuh Semeru segera berakhir, berbagai pelanggaran masih mewarnai operasi kali ini. Bahkan petugas tidak pandang bulu saat menggelar razia dalam rangka Operasi Patuh Semeru (OPS) 2016, Melihat ketegasan aparat kepolisian dalam menegakan UU. Terlihat kendaraa plat merahpun ikut ditindak, Minggu (29/5). Operasi gabungan ini merupakan kerjasama dari Lantas Polres Tuban bersama Dishub, bag Ops serta TNI. Razia ini merupakan salah satu upaya untuk menertibkan

FOTO BM/ZAENUDIN

TERTIB: Operasi gabungan yang digelar juga menindak salah satu pengendara yang menggunakan kendaraan plat merah.

masyarakat dalam berlalu lintas, sepertihalanya kelengkapan dalam berkendara, mulai dari Surat Izin Mengemudi (SIM), surat motor, helm standar hingga kelengkapan lainnya. Dalam operasi kali ini pelanggar dan yang terjaring razia langsung diberi sanksi yakni berupa sidang di tempat, agar bisa memudahkan persidangan, operasi tersebut dilakukan di jl Sunan Muria Tuban atau sekitar bundaran patung, Kesadaran untuk mematuhi aturan berlal lintas harus ditanamkan sejak dini agar bisa

mengurangi angka kecelakaan, dalam angka pelanggaran tertinggi masih dilakukan oleh kalangan pelajar. “Operasi Patuh Semeru 2016 ini program nasional dan Tuban ini sudah berjalan sejak lama di berbagai titik di Tuban Kota,” tegas Hendry kepala Bag Ops. Operasi kali ini digelar sejak kemarin, Asik SH Kanit Lantas, mengatakan, “Kami berharap operasi ini bisa menekan angka pelanggaran dan tentunya angka kecelakaan serta ke depannya tertib berlalu lintas.” (emi/zen/dra)

Wihadi Wiyanto Berharap Pendidikan Tetap Jaga Nilai Agama

TUBAN (BM) - Anggota Komisi 3 DPR RI,WihadiWiyanto SH MH menyambangi Yayasan Pendidikan PP Ash Shomadiyah Makam Agung Tuban dalam Acara Haflah. Minggu (29/5). Dalam kesempatan ini, politikus asal partai Gerindera berharap kepada siswa, orang tua wali, maupun Lembaga Pesantren di Kabupaten Tuban untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia supaya dalam percaturan MEA, tidak hanya sebagai penonton. Karena menurutnya, Tuban merupakan daerah Industrialisasi padat karya yang merupakan peluang bagi masyarakat Tuban, Pondok Ashomadiyah yang diasuh Reza Salihudin Habibi, salah satu pengelola pesantren masih berpegang teguh pada nilai agama yang kental. Ini sebagai ciri khas pondok pesanteren di Tuban. Wihadi Wiyanto

mengatakan, kami hadir disini senang sekali, mengingat sejarah kejayaan Tuban pada masa kerajaan, jadi tidak ada salahnya kami ikut merasa memiliki daerah ini. “Jadi kehadiran kami di yayasan Ashomadiyah ini, Tuban merupakan daerah yang menghadapi tantangan, saat globalisasi dan Tuban sangat ageresif, serta nilai-nilai agamis di pondok pesantren yang memperkuat daripada pendidikan maupun mental pada orang, jadi bukan hanya pembangunan fisik saja, namun pembangunan mental dan agama kita perlukan,’’ terangnya. Selain itu, dalam memberi semangat dan mendorong semua pondok pesanteren agar mempunyai konsep kedepan dalam menghadapi era globalisasi dan teknologi. “Jadi harus ada evaluasi dari pesanteren untuk jangan sampai ke­

FOTO BM/ZAENUDIN

INGATKAN: Anggota Komisi III DPR RI, Wihadi Wiyanto SH MH (kiri) berharap kepada siswa, orang tua wali, maupun Lembaga Pesantren di Kabupaten Tuban untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia supaya dalam percaturan MEA

tinggalan dengan sekolah umum lain, jadi pesantren dan agama untuk membangunan mental,” terangnya. Wihadi Wiyanto berharap penguatan mental dan agama sebagai salah satu senjata yang sangat efektif guna menghadapi tantangan itu, hal tersebut juga

memang harapan dari pengaasuh Abah Reza supaya upaya dan kerja keras dari tenaga pendidik ini juga akan dimaksimalkan. “Jadi bukan berapa jumlah santri, namun berapa jumlah santri yang menembus SBMPTN,” terangnya, artinya dalam hal ini yang menjadi

konsenterasi Ashomadiyah ini bukan saja kuantitas murid dan santri, namun kualitas dan mental santri harus betul betul matang dalam rangka menghadapi tantangan tersebut. Pondok makam Agung juga menelurkan lulusan yang andil dalam perkembangan bangsa, karena tidak sedikit alumni yang mengenyam pendidikan agama dan pendidikan lain. Jadi pentingnnya berpendidikan pesanteren di era globalisasi untuk menguatkan ideologi dan nilai kearifan daerah serta dalam kali ini program Kemendikbud dan Kemenag sering ada perbedaan regulasi ketika dalam realisasinya, maka harus menjadi perhatian khusus agar dua elemen tersebut bisa memberi dampak yang baik bagi dunia pendidikan baik madrasah, pesanteren dan sekolah formal umum lainnya. (emi/zen/dra)

LAMONGAN I BOJONEGORO I TUBAN I GRESIK

KILAS

Pedagang Pertahankan Harga Daging Sapi BOJONEGORO (BM) - Asosiasi Jagal atau Pedagang Sapi di Kabupaten Bojonegoro, akan mempertahankan harga daging sapi pada kisaran Rp 100.000 per kilogram menjelang puasa Ramadan sampai hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah. “Kami meminta kepada anggota tetap mempertahankan harga daging di bawah Rp 100.000 per kilogram, agar tetap bisa terjangkau masyarakat,” kata Ketua Asosiasi Jagal atau Pedagang Sapi Bojonegoro Mukayan, di Bojonegoro. Saat ini, harga daging sapi kualitas bagus tetap stabil Rp 98.000 per kilogram, sedangkan kualitas kedua Rp 92.000 per kilogram. “Harga daging sapi yang berlaku sekarang sudah berlangsung lama,” jelasnya. Padahal, menurut dia, harga sapi hidup di tingkat peternak sudah naik berkisar Rp 1 juta-Rp 2 juta per ekor sejak beberapa bulan lalu, sehingga kalau terjadi kenaikan harga lagi bisa mengakibatkan naiknya harga daging sapi. “Kenaikan harga sapi hidup karena stok sapi jantan semakin berkurang, sedangkan sesuai ketentuan menyembelih sapi betina dilarang,” ucapnya. Ada 14 jagal sapi yang menjadi anggota asosiasi dan 50 pedagang sapi. Penyembelihan sapi rata-rata sekitar 20 ekor sapi per harinya. “Pedagang sapi yang menjadi anggota kami sekarang ini kesulitan memperoleh sapi lokal,” ucapnya. Menurutnya, stok sapi jantan mulai berkurang di daerah, sedang sapi luar Jawa Timur, tetap dilarang masuk. “Kami tetap akan mempertahankan harga daging sapi tidak naik,” ucap pedagang daging sapi di Pasar Kota, Diakuinya menjual daging sapi dengan harga Rp 95.000 per kilogram, lebih rendah dibandingkan daging sapi yang dijual pedagang di dalam pasar kota hingga mencapai Rp 100.000 per kilogram. “Kami mulai berjualan daging sapi di luar pasar kota sejak 01.00 WIB sampai pukul 06.00 WIB. Pedagang di dalam pasar kota berjualan pagi sampai siang hari,” tuturnya. Seorang pedagang daging sapi lainnya memperkirakan kalau saja terjadi kenaikan harga daging sapi menjelang Puasa Ramadan besarnya sekitar Rp 2.000 per kilogram. “Saya sekarang menjual daging sapi kualitas bagus Rp 98.000 per kilogram. Kemungkinan kenaikannya hanya Rp 2.000 per kilogram mendekati puasa,” tandasnya.(bor/dra)

FOTO BM/IST

LARIS: Pedagang sapi berharap harga tetap bertahan agar daya beli masyarakat terjangkau.

PASURUAN

berita metro

www.beritametro.co.id

Dewan Pertanyakan Pembiaran PJU Rusak di Dalam Kota PASURUAN(BM)-Salah satu sudut Kota Pasuruan yang minim penerangan PJU adalah ruas jalan Veteran, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan. Saat malam hari, kondisi jalan gelap padahal jalan tersebut padat kendaraan yang melintas. Sutirta, anggota Komisi III DPRD Kota Pasuruan menga-

takan, akibat dari minimnya PJU di lokasi tersebut, sering dilaporkan terjadi kecelakaan lalu lintas. Rusaknya beberapa Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kota Pasuruan disorot oleh anggota DPRD Kota Pasuruan. Kondisi jalanan yang tanpa PJU dianggap menyebabkan sem-

erawutnya kondisi lalu lintas di beberapa ruas jalan di Kota Pasuruan. Disisi lain, pihak yang berwenang masih belum bisa melakukan perbaikan karena beberapa kendala. “Kondisi di malam hari silahkan dicoba, kan gelap. Padahal disana arus lalinnya padat. Kendaraan yang lewat

besar, sedangkan ada arah putar balik, itu sering menimbulkan kecelakaan,” ujar Sutirta. Selain di jalan Veteran, kondisi serupa juga terjadi di sekitar jalan dr. Wahidin Sudirohusodo. Beberapa lampu PJU tampak tidak menyala. Menurut Sutirta, dinas terkait harus segera melakukan

DPU Pengairan Kirim SP 2 pada Warga Sempadan Sungai PASURUAN (BM) - DPU Pengairan Pemprov Jatim telah melayangkan surat peringatan lanjutan atau surat peringatan kedua. Pemberian surat peringatan kedua tersebut dilakukan bersama dan didampingi langsung Satpol PP Kabupaten Pasuruan dan polsek jajaran. Surata peringatan itu terkait rencana Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Pengairan Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang akan melakukan pembongkaran bangunan yang berada di sempadan sungai. Sebelumnya, akhir Maret lalu telah dilayangkan surat peringatan pertama dan ditujukan kepada para pemilik bangunan di sepanjang sempadan sungai di wilayah Kecamatan Pandaan, Beji dan Gempol. “Surat peringatan kedua baru bisa kami layangkan minggu ini ke pemilik atau yang menempati bangunan di sempadan sungai. Sempat molor dua pekan dari jadwal semula,” terang Kabid Pengendalian dan Pemeliharaan DPU Pengairan Pemprov Jatim, Ruse Rante Minggu (29/5). Penerima surat peringatan kedua ini, tetap sama dengan peringatan pertama sebelumnya. Berjumlah sekitar 500 orang, baik berdiri ditepi dan bibir sungai maupun yang berdiri diatas sungai atau saluran. PERWAKILAN

FOTO: BM/IST

KELUHKAN: Penertiban sempadan sungai yang banyak dihuni warga diharapkan tuntas tahun ini.

Pihaknya berharap, pasca peringatan kedua ini, pemilik dan pengguna bangunan di sempadan sungai segera membongkar bangunannya sendiri daripada nantinya dibongkar paksa oleh petugas Satpol PP; Karena, para pemilik dan pengguna bangunan di sempadan sungai dianggap telah melanggar UU Nomor 11 Tahun 1974, Perda Jatim 7/2005 dan sejumlah Perda lainnya. “Kegiatan menuju pembongkaran ban-

gunan di sepanjang sempadan sungai ini jalan terus. Dalam pelaksanaan di lapangan, kami sesuaikan dengan tahapan dan mekanisme yang ada,” ungkap Ruse Secara terpisah, Huda, salah seorang pemilik warung yang berdiri di sempadan sungai di Desa Kemirisewu berharap agar Pemprov Jatim memberikan keringanan dengan menunda eksekusi pembongkaran paksa di lapangan, baik terha-

dap warung miliknya maupun yang lainnya. Pasalnya, warung yang dimiliki dan ditempatinya selama ini merupakan sumber penghasilan utama bagi dirinya mengais rezeki untuk keluarganya sehari-hari. “Sebaiknya ditunda dulu dan jangan sekarang. Beri kami kesempatan yang agak lama, karena terlalu mepet dan berat jika direalisasikan tetap di tahun sekarang,” harapnya. (pas/dra)

perbaikan PJU untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas dan juga tindak kejahatan. “Minimnya penerangan juga minim rambu-rambu disana,” kata politisi dari Fraksi Golkar. Ditempat terpisah, Kepala UPT PJU Kota Pasuruan, Joko

Sampurno mengatakan bahwa persoalan yang terjadi di jalan Veteran dikarenakan belum selesainya proses penyelesaian kecelakaan lalu lintas beberapa waktu lalu. Proses penyelesaian masih ditangan polisi, sehingga pihaknya belum bisa meminta ganti rugi PJU yang rusak ditabrak truk.

“Mekanismenya memang begitu. Kalau kepolisian sudah beres, giliran kami yang menindaklanjuti. Tapi ini karena belum selesai, maka kami tidak berbuat apa-apa. Kalau dipaksa kami perbaiki kami nanti yang salah karena tidak sesuai mekanisme,”ungkap Joko.(pas/dra)

Puskesmas Grati Disiapkan Jadi Rumah Sakit Tipe C PASURUAN (BM) - Pemkab Pasuruan berancang-ancang untuk menjadikan Puskesmas Grati menjadi rumah sakit tipe C. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasuruan, Loembini Pedjati Lajoeng usai hearing dengan Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan beberapa waktu lalu. Hal ini terkait rencana tranformasi Puskesmas Grati menjadi rumah sakit dipastikan tak akan teralisasi dalam waktu dekat. Sarana dan prasarananya belum memadai, menjadi salah satu faktor rencana yang terhenti sementara. Bahkan, perubahan status puskesmas ke rumah sakit baru bisa diwujudkan dalam beberapa tahun ke depan. Hal ini seiring dari Pemerintah Kabupaten Pasuruan yang tidak akan mendirikan rumah sakit tipe D. Menurut Loembini, pembangunan rumah sakit tipe D telah dihentikan. Pihaknya menargetkan agar Puskesmas Grati langsung menjadi tipe C. Beberapa alasan menjadi faktornya, termasuk ketersediaan anggaran untuk peningkatan sarana dan prasarana. “Kalau untuk ke tipe D, sarana dan prasarananya juga membutuhkan biaya yang tak sedikit. Padahal, kebutuhan anggaran

yang lain masih tinggi. Makanya, kami akan melompati itu dan menjadikan Puskesmas Grati menjadi tipe C,” ujarnya. Pihaknya bakal mengajukan pematangan lahan seluas 1,5 hektar di belakang Puskesmas Grati pada P-APBD 2016. Selanjutnya, pengajuan DED rumah sakit tipe C akan diusulkan tahun berikutnya, disusul dengan pembangunan gedung dan sarana maupun prasana lainnya. Hal ini yang membuat wacana pendirian Puskesmas Grati tak bisa cepat. Karena, ada beberapa persyaratan termasuk gedung yang memadai. “Kami akan siapkan sarana dan prasarananya terlebih dahulu termasuk gedungnya. Baru kemudian pengajuan rumah sakit tipe C,” jelasnya. Apalagi, ujar Loembini, izin operasional juga masih belum dikantongi. Izin baru bisa turun seandainya persyaratan untuk pendirian rumah sakit sudah dipenuhi. “Ada cukup banyak persyaratannya. Makanya, kami lengkapi terlebih dahulu sarana dan prasarananya, agar bisa memenuhi persyaratan untuk memperoleh izin operasional. Target kami, paling lambat 2018 sudah terealisasi (menjadi rumah sakit tipe C),” tandasnya. (pas/dra)

FOTO: BM/IST

STATUS: Kendala biaya besar menjadikan pembangunan rumah sakit tipe D dihentikan, kini rumah sakit tipe C menjadi prioritas. PASURUAN: H Umar Wirohadi (kabiro), Abdul Kadir Jaelani, Wahyudi. IKLAN/LANGGANAN: 081 336 484 057


PANTURA 13

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

LAMONGAN I BOJONEGORO I TUBAN I GRESIK

Bandara Bawean Siap Didarati Pesawat Berkapasitas 50 Penumpang

KILAS

Perpanjangan Landasan Ditarget Tuntas 2017

Pancaroba, Warga Diimbau Waspada

proses perpanjangan landasan ancang sudah dalam tahap pembebasan lahan dan biaya yang dikeluarkan melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Gresik telah disetujui. Panjang landasan ancang yang ada saat ini adalah 900 meter, namun ke depan akan ditambah hingga panjangnya 1,5 kilometer. “Kalau sudah diperpanjang maka pesawat terbang berpenumpang lebih dari 50 orang bisa mendarat di sana, dan itu akan sangat membantu,” ucapnya. Sejak dibukanya Lapangan Terbang

Harun Thohir oleh Menteri Perhubungan RI Ignasius Jonan pada akhir Januari 2016, penerbangan rute SurabayaBawean dan sebaliknya hanya dua kali sepekan dengan pesawat jenis “air fast” berpenumpang tidak lebih dari 15 orang. Ia mengakui saat ini permintaan rute ke Pulau Bawean sangat tinggi, sehingga Pemkab telah mengajukan izin ke Kementerian Perhubungan agar penerbangan dilakukan tiga kali sepekan. “Semoga Pemerintah Pusat secepatnya memberikan izinnya dan lalu

lintas penerbangan, baik yang mengarah maupun keluar Bawean semakin intens,” harapnya. Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Persatuan Saudagar Bawean, Yahya Zaini mengaku sangat mendukung rencana pengembangan insfrastruktur di Pulau Bawean karena dipastikan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar. “Pesawat terbang menjadi salah satu alat transportasi paling mendukung sehingga harus ada pembenahan dari yang ada sekarang,” tambahnya. (at/zen/epe)

FOTO: BM/MOCH SUGENG

FOTO: BM/DWI PRATIWI

GRESIK (BM) - Perpanjangan landasan ancang di Lapangan Terbang Harun Thohir di Pulau Bawean, Kabupaten Gresik, ditargetkan selesai pada 2017 sehingga rencana penggunaan pesawat terbang berpenumpang lebih dari 50 penumpang dapat terealisasi. “Targetnya tahun depan selesai dan siap dioperasikan,” ujar Wakil Bupati Gresik M Qosim ketika dihubungi di sela Seminar Wisata Bahari Indonesia dan Kongres Persatuan Saudagar Bawean di Surabaya, Minggu (29/5). Saat ini, kata dia, perkembangan

LAMONGAN (BM) – BPBD Lamongan meneruskan data BMKG Stasiun Kelas I Juanda, mengimbau warga untuk tingkatkan kewaspadaan. Sebagian besar wilayah Lamongan hingga pekan kedua April nanti akan memasuki musim pancaroba, masa peralihan dari musim hujan ke kemarau. Dalam kondisi ini, cuaca cenderung ekstrem. “Antara lain cuaca yang tidak stabil, kadang mendung dan kadang pula panas. Bahkan tak jarang disusul dengan hujan lebat disertai petir dengan intensitas cukup tinggi. Antara satu daerah dengan daerah lainnya tidak sama,” terang Kepala BPBD Lamongan, Suprapto, Minggu (29/5). Prediksi BMKG Juanda sebenarnya pertengahan Mei sudah masuki musim kemarau. Namun di beberapa kawasan di masih turun hujan lebat tidak merata. Kondisi ini dipicu permukaan air laut yang masih menghangat di sebelah utara dan selatan perairan Laut Jawa. Pada fase peralihan dari musim penghujan ke musim kemarau, kecenderungan terjadi hujan pada siang dan sore hari. Suprapto juga menjelaskan, di musim pancaroba ini, BPBD Kabupaten Lamongan telah melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang berpotensi bencana. “Kami sudah membuat peta daerah yang rawan,” pungkasnya. (dwi/zen/epe)

KEWENANGAN PUSAT: Warga yang melintasi Jl Raya Sukomulyo harus bersabar lebih lama jika terhambat genangan air akibat mampetnya drainase. Status jalan nasional membuat Pemkab Gresik kesulitan melakukan perbaikan.

Dampak Drainase Mampet

Jalan Raya Sukomulyo Banjir Parah GRESIK (BM) - Hujan deras yang mengguyur sebagian Gresik, Sabtu (28/5) siang, membuat beberapa titik dilanda banjir parah. Di antaranya Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, mulai depan pabrik Mie Sedap hingga kawasan PT Masphion Manyar. Genangan juga dipicu mampet-

nya drainase yang membuat air tidak bisa langsung masuk saluran pembuangan. “Kondisi ini selalu terjadi setiap hujan deras. Herannya, sudah tahu drainase mampet kok tidak pernah diperbaiki,” keluh Hariyati, salah satu pengguna jalan yang terjebak banjir di Jl Raya Sukomulyo.

Dia mengungkapkan, tak hanya mengakibatkan banjir, saluran drainase yang tidak lancar juga membuat lapisan aspal mengelupas. Padahal jalan tersebut merupakan akses penting penghubung Gresik dengan Paciran Lamongan yang dikenal sebagai jalan Deandels. Pemkab Gresik sendiri tidak

jaan Umum) Pemkab Gresik, Ir Bambang Isdianto membenarkan Jalan Raya Sukomulyo yang terendam banjir tersebut, merupakan wewenang pemerintah pusat. “Tapi keluhan itu akan saya koordinasikan dengan pemerintah pusat agar segera dilakukan perbaikan,” katanya. (sgg/zen/epe

bisa berbuat banyak. Kendati ada di wilayahnya namun kewenangan perbaikan, termasuk saluran drainase di pinggil jalan milik BBPJN V. “Sebagai masyarakat awam, kami tidak tahu menahu hal itu. Seharusnya pemkab tidak tinggal diam,” pungkas Hariyati. Kepala DPU (Dinas Peker-

BALAK: Belum sempat menikmati hasil jerih payah bermain judi domino, Arifin dan Ruslim harus merasakan pengabnya prodeo setelah aksinya digrebek petugas.

Sulap Kandang Kambing Jadi Kasino LAMONGAN (BM) – Ulah dua warga Desa Banjarwati, Kecamatan Paciran ini bisa dianggap kebablasan. Sudah susah payah menahan bau menyengat, permainan domino yang diikuti dengan taruhan sejumlah uang tetap saja tercium petugas. Akibatnya, Arifin (60) dan Ruslim (44) harus berurusan dengan polisi setelah kandang kambing yang disulap jadi kasino dadakan digrebek, Sabtu (28/5) sore. Warga setempat memang sudah resah melihat kelakuan mereka. Tak heran, informasi judi di kandang kambing diteruskan ke Opsnal Polres Lamongan yang tengah berpatroli. “Ketika dilakukan pengintaian, kedua tersangka memang tengah asyik bermain kartu domino di depan kandang kambing warga.” Terang Paur Subbag Polres Lamongan, Ipda Raksan kemarin. Ketika didekati, permainan itu ternyata dibumbui dengan sejumlah taruhan uang tunai. Digrebek mendadak, kedua tersangka pun tidak berkutik. Apalagi di balik karung yang jadi alas kartu, tersimpan uang tunai senilai rp 119 ribu yang diduga hasil taruhan.(dwi/zen/epe)

SMANDA Manyar Tuan Rumah Game Force se-Jatim untuk ketiga kalinya SMANDA Manyar jadi tuan rumah,” terangnya. Lomba tersebut, lanjut Taufik, juga dimaksudkan untuk melatih keteladanan sebagai pelajar yang berprestasi, berdisiplin dan bermoral serta memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi. “Kegiatan ini merupakan wahana untuk memupuk jiwa para generesi penerus bangsa,

agar kelak mereka menjadi calon-calon penerus bangsa yang andal,” jelas putra pendiri Relawan Gerakan Sosial-SambariQosim (RGS-SQ), H M Khozin Ma’sum ini. Wabup Moh Qosim dalam sambutannya mengatakan, pemuda adalah pemimpin masa depan. “Kelak para peserta lomba Game Force akan menjadi pemimpin. Karena itu, sebagai calon-

calon pemimpin harus sehat, cerdas dan memiliki kepribadian yang baik,” katanya. Wabup sangat mendukung dan mengapresiasi lomba Game Force ini. Karena kegiatan seperti ini adalah sangat tepat untuk memupuk generasi penerus bangsa. “Kegiatan ini untuk menyiapkan para penerus bangsa,” pungkasnya. (sgg/ zen/epe) FOTO: BM/MOCH SUGENG

GRESIK (BM) – Ratusan pelajar berasal dari 16 SMA se-Jatim bertarung di SMAN 1 Manyar dalam ajang Game Force (Gebyar Comando, Formation, Variation, and Competition), Minggu (29/5). Ketua Panpel, Taufik Muhamad mengatakan, agenda ini bertujuan untuk membentuk generasi muda terbaik melalui ajang positif. “Ini

LAMONGAN (BM) – Misi juara tim tuan rumah, Journalist Football Club (JFC) dalam gelaran Journalist Futsal Tournament (JFT) memperebutkan piala Bupati Lamongan Cup 2016, harus pupus di partai semifinal. Melawan wakil Surabaya, tim Densus, tim besutan legenda Persela Charles Putiray tersebut kalah 2-1 di Lamongan Sport Center (LSC), Sabtu (28/5). Ke n d a t i m e n u a i h a sil mengecewakan, namun Charles Putiray menganggap kekalahan itu lebih karena faktor unlucky. “Kita hanya kurang beruntung jadi gagal ke final,” ucap adik kandung mantan striker timnas Indonesia Rocky Puiray tersebut. Dia menyebut salah satu faktor adalah kesabaran memanfaatkan peluang melawan Densus yang didominasi skuat futsal Porwanas Jatim. “Kita banyak peluang, tapi hanya kurang tenang saja, tapi kita sudah berusaha maksimal,” pungkasnya. Pernyataan senada juga PERWAKILAN

FOTO: BM/AINUN FACHRUDDIN

Trofi JFT 2016 Melayang ke Jateng

JUARA III: Skuat JFC bersama Wabup Kartika Hidayati, tetap puas dengan status peringkat III dalam turnamen JFT Piala Bupati Lamongan 2016. Foto NUN

di ucapkan Kapten tim JFC Lamongan Abdul Wakhid. Menurutnya, kegagalan tim JFC melaju ke final karena tidak dinaungi dewi fortuna. “Kita terlambat panas, tidak bisa cepat tune-in,” ujar Wakhid. Gelar hiburan akhirnya bisa diraih setelah menundukkan Laskar Giri Gresik dengan skor

3-2 di perebutan tempat ketiga sebelum final turnamen antar pokja wartawan yang diikuti 8 tim digelar. “Alhamdulillah hasil ini kita syukuri,” tandas Wakhid. Sedangkan di partai final, Tim Futsal Wartawan Blora melanjutkan suksesnya sebagai kuda hitam. Umbaran Wibowo dkk menumbangkan Densus

skor telak 10-4. Selain piala bergilir Bupati Lamongan, tim asal Jateng tersebut juga berhak memboyong uang tunai Rp 5 juta dan hadiah tambahan yang disumbang Bupati Fadeli berupa televisi 24 inchi. Gelar juara pertama kian lengkap dengan torehan Priyo yang menyabet gelar top skor (9 gol).

KemenanganTimWartawan Blora di Lamongan ini seakan imbal balik atas prestasi yang pernah diraih Tim Lamongan di Blora di tahun 2012. Saat Turnamen Futsal Antarwartawan digelar di Blora, Tim Lamongan meraih juara pertama, sedangkan tuan rumah Blora juara ketiga. “Syukur Alhamdulillah akhirnya kami bisa meraih juara pertama. Ini juga memecahkan mitos Blora selalu kandas di semifinal dan hanya meraih juara ketiga di beberapa turnamen yang pernah diikuti,” kata Sekretaris PWI Blora H Kudnadi Saputro yang ikut mendampingi timnya bertanding di Lamongan. Turnamen futsal antarwartawan di Lamongan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Lamongan ini diikuti delapan tim. Blora merupakan tim satu-satunya dari Jateng. Adapun tim lainnya berasal dari Jatim, yakni Lamongan, Surabaya, Gresik, Tuban, Bojonegoro, Jombang dan Kota Mojokerto. (nun/zen/epe)

KOMUNITAS: Aksi sosial Ogie’r disambut positif Bupati Sambari dan diharapkan bisa membantu pemkab tingkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baksos Ogie’r Diapresiasi Sambari GRESIK (BM) - Silaturahim ratusan anggota Organisasi Gagak Ireng (Ogie’r) Gresik diramaikan dengan aksi safari sosial. Dengan menggunakan 71 kendaraan roda dua dan 32 kendaraan roda empat, iring-iringan ini mengawali bakti sosial dari joglo Petrokimia di Jl A Yani, Minggu (29/5) dan selanjutnya melintasi beberapa jalan protokol hingga ke Jalan Raya Deandles menuju Desa Lowayu, Kecamatan Dukun. Di lapangan desa, rombongan Ogie’r diterima Bupati Sambari Halim Radianto yang mengapresiasi kegiatan sosial tersebut. “Kalau dulu organisasi ini lebih konsen kepada kegiatan otomotif, mulai saat ini harus lebih melakukan kegiatan sosial,” kata Bupati. Bupati berharap, komunitas unik yang dipimpin Markasim, salah seorang anggota DPRD Gresik tersebut, bisa membantu Pemkab tingkatkan kesejahteraan warga. “Setidaknya 30 persen otomotif dan sisanya untuk kegiatan sosial kemasyarakatan,” harap Sambari. Pada kesempatan itu, Ketua Ogie’r Markasim menyerahkan santunan untuk 25 anak yatim piatu dari Desa Lowayu dan sekitarnya. Selain itu, Markasim bersama anggota Ogie’r lainnya, membacakan 7 butir deklarasi yang menjadi sikap komunitas ini. Diantaranya menjunjung kedaulatan NKRI, anti miras dan narkoba. (sgg/zen/epe)

KABIRO PANTURA: Moh. Zainuddin. LAMONGAN: Thafhanul Fahri, Ainun Fachruddin, Dwi Pratiwi. BOJONEGORO: Sandi Suswondo. TUBAN: Ahmad Juremi. GRESIK: Moch. Sugeng, Imam Taufieq, Gilang Budi Raharja. IKLAN/LANGGANAN: 0857 3233 5005.


14 TIMUR RAYA

berita metro www.beritametro.co.id

SITUBONDO I LUMAJANG I BANYUWANGI

SENIN, 30 MEI 2016

Gelar Operasi Pasar Jelang Ramadan Ikhtiar Mengelola Harga di Level yang Wajar BANYUWANGI (BM) – Pemkab Banyuwangi bekerjasama dengan Bulog akan menggelar operasi pasar murah sembako selama 30 hari untuk menekan harga yang dimulai saat menjelang datangnya Ramadan.

Bupati Abdullah Azwar Anas di Banyuwangi, Sabtu (28/5) menjelaskan, sejumlah komoditas bahan pokok, mulai beras premium, minyak goreng, gula pasir dan tepung terigu akan dijual di bawah harga pasaran.

FOTO : ISTIMEWA

SERENTAK: Operasi Pasar akan digelar di 20 pasar yang tersebar di Banyuwangi. Di antaranya Pasar Blambangan, Licin, Rogojampi, Songgon, Genteng dan Sumbergondo.

“Ini merupakan ikhtiar untuk mengelola harga di level yang wajar selama Ramadan. Saat Ramadan, ada faktor psikologis pasar yang membuat harga naik. Makanya kami gelontor dengan komoditas berharga murah agar harga berada ke level yang normal,” ujarnya. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pertambangan (Disperindagtam) Pemkab Banyuiwangi Hary Cahyo Purnomo menmabhakan operasi pasar akan digelar mulai tanggal 1 hingga 30 Juni 2016. “OP ini diperuntukkan bagi seluruh masyarakat Banyuwangi. Setiap hari, OP akan digelar mulai pukul 08.00–13.00 WIB di dua titik yang berbeda secara bergantian,” katanya. Ia menjelaskan operasi pasar dilakukan untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok selama Ramadan, serta menekan laju inflasi di Banyuwangi. “Selama bulan puasa biasanya konsumsi masyarakat justru meningkat. Ditakutkan hal ini akan memicu terjadinya kenaikan harga. Lewat operasi pasar ini kami harap menjadi caramenjagaketersediaansembakodanmen-

gendalikan harga bahan pokok,” kata Hary. Operasi pasar akan digelar di 20 pasar yang tersebar di Banyuwangi. Di antaranya Pasar Blambangan, Licin, Rogojampi, Songgon, Genteng, dan Sumbergondo. “Operasi pasar OP ini akan diawali dari Pasar Banyuwangi dan pasar Jajag pada tanggal 1-2 Juni 2016. Berturut-turut menyusul pasar lainnya yang tersebar di 16 kecamatan,” kata dia. Hary mengatakan harga sembako di operasi pasae ini dipastikan lebih murah dibandingkan harga sembako di pasaran. Seperti beras hanya dijual dengan harga Rp 8.750/kg. Selisih harganya bisa sampai Rp 1.000 lebih per kilogram dibandingkan harga beras di pasar yang mencapai Rp 9.800. Hary melanjutkan, dalam satu hari targetnya operasi pasar bisa mendistribusikan 650 kg beras, 750 liter minyak goreng, 200 kg tepung terigu dan 750 kg gula pasir. “Sehingga selama satu bulan kami perkirakan konsumsi masyarakat Banyuwangi akan beras premium sebesar 13 ton, gula pasir 15 ton, tepung terigu 4 ton, dan minyak goreng 15.000 liter,” ujar Hary. (ant/azt)

Satpol PP Minta Videotron Dimatikan LUMAJANG (BM) - Satpol PP Lumajang meminta pihak vendor segera mematikan dan mengurus izin dua videotron di depan pendopo kabupaten dan perempatan Adipura. Dua videotron itu ternyata belum memiliki izin. Padahal sudah berdiri, menyala dan yang di perempatan Adipiura menayangkan sejumlah iklan rokok sejak beberapa hari lalu. Kepala Satpol PP Lumajang, Basuni mengatakan, ada dua izin prinsip yang belum dilengkapi pihak vendor pemasang videotron tersebut, antara lain Izin Gangguan (HO) dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB). “Satpol PP juga baru mengetahui setelah diadakan rapat terbatas Pemkab untuk

membahas kedua videotron,” katanya. Rapat terbatas yang dihadiri Asisten Ekonomi Pembangunan (Ekbang), Kepala KPT, Kepala Satpol PP, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pendidkan, Kepala Bappeda, serta Kepala PUK. “Mengingat, banyaknya sorotan dari sejumlah kalangan terkait beridirinya dua videotron yang dinilai belum lolos presedur,”ujarnya. Menindaklanjuti temuan ini, Satpol PP segera melakukan penertiban dan meminta kepada pihak vendor untuk mematikan videotron. “Kita sudah hubungi pihak teknisi dari videotron, agar untuk sementara dipadamkan,”

jelas Basuni. Sayangnya perintah dari Satpol PP ini tidak bisa langsung dilaksanakan, karena teknisi videotron harus berkoodinasi dahulu dengan pimpinannya. Diketahui pimpinan vendor berada si Kota Surabaya. “Tidak bisa langsung dimatikan, karena teknisi harus koordinasi dulu dengan pimpinannya,”keluhnya. Basuni juga mengatakan, dari keterangan pihak vendor, kelengkapan perizinan yang belum terpenuhi masih dalam proses. Ditambah lagi di Lumajang Perda Retribusi Izin Gangguan dan Retribusi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) masih dalam proses dan kini masih

FOTO : ISTIMEWA

BERMASALAH: Videotron bermasalah yang diduga belum mengantongi perizinan.

dalam bentuk Raperda. “Masih dalam proses, Perda juga masih

akan disahkan di Provinsi,” terangnya. (pri/azt)

PROBOLINGGO

JEMBER (BM) – Bupati Jember, Faida mendukung Masjid Muhammad Cheng Ho yang berada di Jalan Hayam Wuruk sebagai salah satu destinasi wisata edukasi dan religi di Kabupaten Jember. “Masjid Cheng Ho bisa menjadi wisata edukasi dan religi bagi masyarakat, sehingga Pemkab Jember akan membantu dalam mewujudkan hal itu,” kata Faida saat memberikan sambutan dalam kegiatan isbat nikah di Masjid Cheng Ho Jember, Sabtu (28/5). Menurut ia, masyarakat bisa belajar tentang sejarah Islam dan berbagai sejarah Laksamana Cheng Ho di masjid yang memiliki bangunan unik menyerupai klenteng tersebut, sehingga tidak hanya warga Jember yang bisa singgah di masjid itu. “Kami berharap ada video atau pemutaran film tentang sejarah Islam dan perjuangan Laksamana Cheng Ho, sehingga wisatawan bisa mengetahui dan belajar lebih banyak tentang sejarah Islam di Masjid Cheng Ho,” tuturnya. Destinasi wisata Masjid Cheng Ho di Jember juga mendapat dukungan dari Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa yang menghadiri kegiatan isbat nikah massal tersebut.“SayajugamendukungMasjidChengHomenjadi destinasi wisata religi, serta di sekitar masjid juga bisa dipamerkan sejumlah produk lokal khas Jember untuk memberdayakanperekonomianwargasekitar,”kataKhofifah. Ia berharap Masjid Cheng Ho kedelapan dari 13 Masjid Cheng Ho di seluruh Indonesia tersebut menjadi destinasi wisata yang bermanfaat bagi masyarakat Jember dan sekitarnya. Sementara Pengurus Masjid Cheng Ho, H. Muhammad Law Song Tjai menyambut baik dukungan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dan Bupati Jember Faida untuk menjadikan Masjid Cheng Ho sebagai destinasi wisata edukasi dan religi di Kabupaten Jember. (ant/azt)

www.beritametro.co.id

Target Lebaran, sebelum Arus Mudik Dimulai

FOTO : BM/DOK

PERBAIKI: Jembatan Randumerak, Paiton yang berlubang, sehingga dilakukan penutupan di sisi jalur selatan.

lubang. “Sapu bersih lubang di semua titik sudah mencapai 85 persen,” klaimnya. Pihaknya menarget perbaikan jalur dengan sapu bersih lubang rampung pertengahan Ramadan

mendatang. Sehingga memasuki arus mudik dan balik lebaran kondisi jalan sudah layak pakai. Terlebih letak jalur pantura Probolinggo adalah salah satu jalur utama yang berfungsi sebagai peng-

TANDA TANGAN: Anggota Komisi VIII DPR RI Hasan Aminuddin ketika melakukan penandatanganan launching majalah NU Kota Kraksaan. FOTO : ISTIMEWA

PERWAKILAN

Dukung Pengembangan Wisata Religi

berita metro

’Sapu Bersih’ Semua Jalan Berlubang PROBOLINGGO (BM) - Dinas PU Bina Marga Provinsi Jawa Timur terus melakukan perbaikan jalur Provinsi di Kabupaten Probolinggo. Hal itu untuk target Lebaran mendatang sehingga sudah layak dilalui pengendara. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas PU Bina Marga Wilayah V Surabaya, Sony mengakui jika kondisi jalur provinsi di Kab Probolinggo rusak dengan tingkat kerusakan sedang sampai parah. “Kerusakan jalan yang cukup parah terjadi di ruas jalur Dringu menuju Kraksaan yang sebagian ruas jalannya berlubang dan bergelombang akibat dilewati kendaraan berat dan juga musim hujan serta genangan air yang membuat aspal cepat rusak, “ kata Sony, Minggu (29/5). Pihaknya mengklaim sejumlah ruas jalan provinsi di Kabupaten Probolinggo tengah dikebut perbaikannya meski hanya sebatas tambal sulam. Jalur utara DringuKraksaan termasuk jembatan Randumerak tahun ini direncanakan diperbaiki secara permanen berupa penggantian struktur beton aspal jembatan yang ber-

FOTO : ISTIMEWA

WISATA: Tampak Masjid Cheng Ho, Jember jadi destinasi wisata edukasi dan religi.

hubung Jawa dan Bali. “Namun perbaikan ini bukan hanya untuk melayani pemudik saja. Kami langsung tanggap bila ada kerusakan jalan seperti lubang yang perbaikannya diutamakan.

Kalau yang lainnya sudah pada penanganan permanen seperti di beberapa titik lainnya,” imbuhnya. Sementara itu, salah seorang pengendara sepeda motor Ridwan (29) warga Desa/Kecamatan Pajarakan, Kabupaten Probolinggo meminta kepada petugas Bina Marga Provinsi Jawa Timur tidak asal-asalan saat memperbaiki jalan. Jangan sampai memasuki musim mudik saja baru cepat tanggap dan diperbaiki. “Kami menginginkan kondisi jalan yang baik dan mulus, karena jalan di beberapa titik di ruas jalan kondisinya berlubang dan bergelombang. Kami berharap usia jalan lebih lama,” harapnya. Selain itu Kasat Lantas Polres Probolinggo AKBP Bambang Soegiharto menyatakan, jalan bergelombang dapat memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas, selain jalan berlubang.Terutama bagi pengendara motor. “Jalan berlubang dan bergelombang, potensial mengakibatkan kecelakaan. Kendaraan roda dua atau roda empat, jadi susah mengendalikan kendaraan (saat melintas, red),” katanya. (sip/azt)

Segera Memilih Ketua yang Baru PROBOLINGGO (BM) – Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar sudah selesai dilangsungkan 15-17 Mei lalu di Nusa Dua Bali. HasilnyaDinamika yang sama terjadi di tingkat Dewan Perwakilan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Probolinggo. Golkar Kabupaten Probolinggo akan memilih Ketua DPD II yang baru. Hal itu disampaikan oleh Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Probolinggo, Wahid Nurrahman, bahwa pada Musyawarah wilayah (Muswil) Golkar Jawa Timur dirinya ditarik jadi pengurus DPD I Partai Golkar Jawa Timur. Menurutnya dalam Muswil yang digelar 27 April lalu telah terpilih Ketua DPD I yakni Nyono Suharli yang juga menjabat sebagai Bupati Jombang. “Dalam Muswil itu saya terpilih sebagai ketua formatur DPD Jawa Timur. Saya juga ditarik jadi pengurus Golkar Jawa Timur. Sebagai wakil ketua bidang pemenangan Pemilu,” ujarnya. Dia membenarkan karena dirinya ditarik ke kepengurusan provinsi maka akan akan segera dipilih ketua DPD II Golkar Kabupaten Probolinggo yang baru. Terkait waktunya, Wahid, masih belum tahu jadwalnya. Menurutnya tergantung instruksi dari ketua DPD I Jawa Timur. Bahkan menurutnya dia juga sempat menjabat sebagai Ketua Panitia Daerah Kampanye dan Debat Kandidat Caketum Golkar Zona Jawa dan Kalimantan. Tugasnya yakni mengundang seluruh anggota Golkar se-Jawa dan Kalimantan untuk menyaksikan calon ketua umum menyampaikan visi misinya. Dia menjelaskan hal itu sudah dilakukan 11 Mei lalu di Surabaya dengan jumlah undangan lebih dari 500 orang. Di sisi lain, ketua umum (ketum) Golkar terpilih secara aklamasi setelah pemilihan putaran kedua. Hal itu karena saat putaran kedua tersisa dua calon yakni Ade Komarudin dan Setya Novanto, namun kemudian Ade Komarudin mundur. Setelah perhelatan itu maka Setya Novanto ditetapkan sebagai Ketum Golkar periode 2014-2019. (sip/azt)

Kekerasan, akibat Pengaruh Budaya Asing PROBOLINGGO (BM) – Maraknya kekerasan seksual terhadap anak belakangan ini, terjadi karena pengaruh budaya dan tradisi asing. Terutama kasus yang dilakukan oleh pelaku yang juga anak-anak. Penilaian itu disampaikan anggota komisi VIII DPR-RI dapil II Probolinggo-Pasuruan Hasan Aminuddin. “Tradisi kita (Indonesia, red) kalau ada acara, minum kopi dan teh. Tapi kalau tradisi asing, bukan teh lagi. Ada alkoholnya,” katanya memberi contoh. Tapi

saat ini, tradisi itu menular di Indonesia. Hasan menyebut, masuknya budaya asing ke Indonesia tersebut merupakan cara orang luar untuk menghabiskan generasi emas. Pemuda secara tak sadar, dipengaruhi dengan budaya dan tradisi yang tak sesuai. Untuk mengantisipasi hal itu, semua pihak mesti berperan. Mulai dari para orang tua, guru, tokoh agama dan pemerintah. “Saat ini sudah terjadi tunami moral,” pungkas mantan Bupati Probolinggo dua periode ini. (sip/azt)

FOTO : BM/SAIFULLAH

Drs Wahid Nurahman

SITUBONDO: Edo Firman, Abdul Hakim. LUMAJANG: Santono Priambodo, Fitroh. IKLAN/LANGGANAN: 081 249 455 05. PROBOLINGGO: Yusron Fuadi (koord), Saipul. IKLAN/LANGGANAN: 081 336 373 699.


MALANG RAYA 15

berita metro www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

PT Greenfields Diduga Sengaja Buang Limbah Sembarangan

Cemari Sungai Babadan MALANG (BM) – Masalah limbah selama ini dianggap sepele, terutama bagi sejumlah perusahaan atau pabrik di daerah. Di Kabupaten Malang contohnya ditemukan aliran limbah yang mencemari sungai Babadan Kecamatan Ngajum. Diduga, limbah itu milik PT Greenfields. Bahkan, Komisi A DPRD Kabupaten Malang sempat mengingatkan PT Greenfields soal pengolahan limbah yang berpotensi mencemari lingkungan. Namun, sehari kemudian, ternyata ditemukan aliran limbah PT Greenfields.

Celakanya limbah itu telah mencemari sungai Babadan dan juga jalan kampung. Seperti yang diungkapkan Wakil Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Malang Zia’ulhaq, Kamis (26/5), lalu, pihaknya mendatangi pabrik PT Greenfields di Desa Babadan Kecamatan Ngajum. Saatitu,KomiaiAbermaksudmenanyakan izin Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Kemudian, PT Greenfields menunjukan izin-izin yang diperlukan. “Izinnya lengkap. Namun saat itu kami mengingatkan potensi pencemaran limbah kotoranhewankelingkungan

ISTIMEWA

DIDUGA DISENGAJA: Limbah yang diduga dari PT Greenfields yang meluber hingga ke jalan kampung.

sekitar,”tuturZia,Minggu(29/5). Kedatangan Komisi A untuk menindaklanjuti laporan pencemaran dari masyarakat setempat. Namun saat kunjungan tersebut, tidak ditemukan pencemaran seperti laporan yang diterima wakil rakyat. Sehari setelah kunjungan, justru ditemukan pencemaran secara besar-besaran. Komisi A mendapatkan gambar, bagaimana limbah mengalir ke tengah jalan kampung dan ke aliran sungai Babadan. Kondisi tersebut sangat disesalkan Komisi A. Sebab, PT Greenfields adalah perusahaan bertaraf Internasional. “Bagaimana sebuah perusahaan kelas Internasional, namun limbahnya mencemari lingkungan, ini yang kami tidak habis pikir,” ujar Zia. Masih menurut Zia, saat itu ditemukan limbah PT Greenfields dimanfaatkan sejumlah warga untuk pupuk dan bio gas. Namun jumlahnya tidak seberapa. Prosesnya juga melalui pipa. Namun temuan di lapangan, limbah tersebut mengalir deras ke lahan perkebunan warga. Karena itu, Komisi A DPRD KabupatenMalangmemintaBadanLingkungan Hidup (BLH) untuk memberikan peringatankePTGreenfields.(son/lil/nov)

Kurir Sabu Ditangkap di Terminal Dampit MALANG (BM) – Seorang kurir narkoba jenis sabu, dibekuk anggota Satreskoba Polres Malang.Witono (33), warga Desa Wonoagung Kecamatan Tirtoyudo, ditangkap pada Sabtu (28/ 5), saat di terminal Dampit. Menurut Kasat Reskorba Polres Malang AKP Samsul Hidayat, saat ditangkap Witono membawa dua paket sabu. Masing-masing paket sebesar satu per empat gram, dan setiap paket dihargai Rp 200.000. “Sebelumnya kami mendapat informasi, tersangka ini sering mengirimkan sabu di wilayah Dampit. Kami

kemudian melakukan pengintaian hingga membekuknya,” terang Samsul, Minggu (29/5). Setelah yakin Witono sedang mengirimkan sabu, akhirnya penyergapan dilakukan. Dua paket sabu tersebut disembunyikan di dalam bungkus rokok. Saat itu, Witono sedang menunggu orang yang akan mengambil sabu yang dipesan lewat telepon. “Sebelumnya, sudah ada pihak yang memesan lewat telepon. Dia kemudian mengirim barang ke terminal Dampit,” tambah Samsul. DengantertangkapnyaWitono, Sam-

sul berharap bisa mengungkap jaringan di atasnya. SebabWitono hanya bertugas menjadi kurir. Sementara bandar yang memerintahkannya sudah kabur. “Identitasnya sudah kami ketahui. Kami sedanglakukanpengejaran.Semogasaja lekas terungkap,” tegas Samsul. SementaraWitono terpaksa menerima pekerjaan sebagai kurir sabu, karena tidak punya pekerjaan lain. Setiap pengiriman, Witono mengaku mendapat komisi Rp 50.000. Barang yang dikirim juga paketan kecil. “Tidak pernah mengirim besar. Paling hanya seperempat gram saja,” ungkapnya. (son/lil/nov)

METRO JATIM

berita metro www.beritametro.co.id

Dua Pengunjung Kafe Duel, Seorang Tewas Ditusuk Pisau

Malu karena Ditampar BANGKALAN (BM) – Kejadian pembunuhan terjadi di Bangkalan. Dua pria yang berada di dalam di kafe Kelapa Gading, mendadak terlibat duel. Bahkan, kedua pria yang masih bertetangga itu menghunus pisau. Melihat itu, semua pengunjung kafe Kelapa Gading di Desa Klampis Barat Kecamatan Klampis, memilih mengamankan diri semburat keluar dari kafe. Di duel pada Minggu (29/5), itu, seorang tewas di lokasi kejadian. Korban diketahui bernama H Aziz (45), warga Desa Tenggun Dajah Kecamatan Klampis. Ia tersungkur bersimbah darah karena luka tusuk di bagian dada, perut, luka sabetan di pinggang dan lengan kiri. Sementara, lawannya dan masih tetangga korban, diketahui bernama Firman (29), hanya mengalami luka di bagian paha dan betis kanan.

Beruntung, pelaku ini dapat diamankan polisi dan digelandang ke Mapolres Bangkalan. pelaku ditangkap di rumahnya beserta barang bukti sebilah pisau yang dipakai untuk membunuh tetangganya. Sementara itu, Kapolres Bangkalan AKBP Anisullah M Ridha melalui Kasatreskrim AKP Adi Wira Prakasa mengungkapkan,dueltersebutberawalketikatersangkaFirmanmakandikafe tersebut usai menempuh perjalanan dari kota. “Posisi korban saat itu sudah berada di dalam kafe, sebelum tersangkadatang.Usaimakan,tersangkamenuju kasir. Saat itulah terjadi keributan,” ungkap AKPWira. Keterangan yang dihimpun dari tersangka Firman, keributan terjadi ketika korban menghampiri dan memaki-maki tersangka. Bahkan, korban menampar tersangka di depan

kasir. “Karena tersinggung dan malu, tersangka menghunus pisau dan menusukkan ke arah perut. Kendati terluka, korban sempat membuka bajunya dengan cara merobek lalu menghunus pisau,” papar mantan Kapolsek Arosbaya itu. Duel seimbang itu, nampaknya tidak berpihak pada H Aziz yang sudah terluka lebih dulu. Kendati demikian, korban masih sempat melukai betis dan paha kanan Firman. Kendati demikian, Firman yang sudah kalap lantaran ditampar di depan umum masih mampu menyabetkan pisaunya hingga korban jatuh tersungkur bersimbah darah. “Koban meninggal di lokasi dengan luka tusuk di perut, dada, pinggang dan lengan kiri. Tersangka sempat kabur namun kami berhasil menangkap di rumahnya,” ujarnya. (bet/nov)

22 Anak Diduga Keracunan Makanan JOMBANG (BM) – Keracunan massal kembali terjadi. Kali ini, sebanyak 22 anak asal Dusun Semelo Desa Kayen Kecamatan Bandar Kedungmulyo, harus dilarikan ke puskesmas terdekat karena diduga keracunan makanan. Seluruh anak tersebut mengalami gejala sama yakni mual, muntah, serta buang air besar secara terus-terusan. Sebelum gejala itu terjadi, mereka sempat menikmati hidangan soto dalam sebuah tasyakuran tetangganya. Dari 22 anak yang mengalami gejala muntah itu, sebanyak 6 anak dirawat diPuskesmasPerak,sedangkan16lainnya menjalani perawatan di Puskesmas Bandar Kedungmulyo Jombang. “Dari gejalanya, memang mirip keracunan. Mereka datang ke puskemas dalam kondisi mual dan muntah. Untuk penyebab keracunan itu, kami masih melakukan penyelidikan,” ujar Yudi Arianto, petugas medis di Puskesmas Perak, Minggu (29/5). Hastutik (43), warga Semelo mengatakan, Sabtu (28/5), sekitar pukul PERWAKILAN

14.00, anaknya mendapatkan undangan tasyakuran di rumah Bambang Saptoadji. Sekitar 125 undangan yang terdiri dari anak yatim dan kaum dhuafa hadir dalam acara tersebut. Para undangan mendapatkan sajian khusus berupa nasi soto. Awalnya tidak ada keganjilan. Namun Sabtu malam, anak Hastutik ini mengalami gejala yang membuat ke-

luarganya khawatir. Kepalanya pusing, demam tinggi, diare, secara mualmuntah. Sementara keluarga yang mengadakan tasyakuran membantah bahwa keracunan itu disebabkan makananyangdisantapparaundangan.Karena tamu yang hadir mencapai 125 orang, akan tetapi yang mengalami gejala keracunan hanya 22 orang. (bet/nov)

ISTIMEWA

LEMAS: 2 anak yang masih dirawat di puskesmas Desa Kayen karena mengalami gejala seperti keracunan. Namun pihak keluarga penyelenggara tasyakuran menyangkal sebagai penyebab kejadian tersebut.

Malang Raya: Aji A Haji (koord), M. Kholil, Agus Susanto; Iklan/Langganan: 081 333 4050 30


www.beritametro.co.id

SENIN, 30 MEI 2016

10 Tahun Lapindo, Masih Sisakan Masalah Warga Terdampak Menunggu Kepastian Pelunasan

FOTO: BM/HADI

TEATRIKAL: Warga yang menjadi korban terdampak memperingati 10 tahun luapan Lumpur Lapindo di titik 21 Desa Siring Barat, Kecamatan Porong dengan mengeglar teatrikal.

SIDOARJO (BM) – Peringatan 10 tahun Lumpur Lapindo, kali ini tidak terlalu semarak. Mereka para korban luapan lumpur panas itu, hanya menggelar aksi teatrikal dengan mandi lumpur di dalam kolam penampungan Lumpur Lapindo titik 21 Desa Siring Barat, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (29/5). Aksi mandi lumpur merupakan simbol warga masih menderita. Semburan Lumpur Lapindo sejak 29 Mei 2006 silam membuat banyak warga kehilangan pekerjaannya. Dalam teatrikal itu menggambarkan jika lazimnya laki-laki bekerja menjadi tulang punggung keluarga. Kini justru sebaliknya, perempuan bekerja untuk membiayai kehidupan keluarga dengan bekerja sebagai tukang ojek di sekitar area tanggul kolam penampungan Lumpur Lapindo. Selanjutnya, dengan berjalan dari titik 27 ke titik 21, warga korban lumpur terus berorasi memperingati tragedi itu. Setibanya di titik 21, sebagian warga memakan pecahan kaca. Hal ini sebagai simbol bahwa saat ini warga terdampak masih menunggu kepastian atas pelunasan. “Sampai hari ini masih ada sekitar 150 berkas yang belum dilunasi PT Minarak Lapindo Jaya (MLJ),” ungkap Koordinator warga, H Abd Fattah. Warga saat ini lebih mengedepankan bantuan Presiden Jokowi untuk mencabut Perpres tahun 2015 tentang dana talangan ganti rugi korban lapindo. Sebagaimana diatur dalam UU No. 3/2015 pasal 23B bahwa pelunasan

pembayaran kepada masyarakat yang memiliki tanah dan Bangunan didalam Peta Area Terdampak (PAT) dialokasikan dana sebesar Rp 781,688 miliar. Menurutnya, total sekitar 83 berkas yang disampaikan PT MLJ itu tidak benar. Alasannya, ada sekitar 25 persen dari total 150 berkas itu ternyata belum tersentuh sama sekali. Selain itu, PT MLJ juga menginginkan pembayaran untuk tanah kering, tidak seluruhnya dibayar dengan tanah kering melainkan, 40 persennya dibayar menjadi tanah basah. “Termasuk punya saya. Ada sekitar Rp.234 juta kekurangan yang belum terbayarkan. Dengan rincian sekitar 165 meter. Makanya kami memohon sama pak Jokowi bahwa hingga saat ini PT MLJ mengabaikan hal itu,” tegasnya. Jika hal itu tidak juga segera dilunasi oleh PT MLJ, maka pihaknya mendesak

agar Presiden mencabut Perpres yang sudah ditetapkan terhadap ganti rugi yang sempat ditalangi oleh pemerintah. Tak ingin mengulang hal yang sama, Saat ini, Senin (30/5) Korban Lapindo Menggugat (KLM) juga memperingati 10 Tahun Tragedi tersebut. Pihaknya menolak atas Pengeboran Minyak dan Gas di Permukiman Penduduk. Acara itu akan digelar di titik 71 desa Ketapang Kecamatan Porong Sidoarjo. Acar tersebut akan diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan. Mulai dari pembukaan Instalasi “GOMBAL”, tabur bunga, Ziarah, Tumpengan maupun pembacaan puisi Empati bagi warga korban Lapindo. Bupati Sidoarjo, H Saiful Ilah mengatakan, diperingatan 10 tahun tragedi Lapindo pihaknya tidak menginginkan persoalan terus terjadi. Meski dari 3.331 berkas warga korban lumpur masih ter-

sisa 83 berkas (data BPLS), ke depannya diharapkan dapat terselesaikan dengan baik. Sehingga tidak menjadi persoalan baru bagi warga lumpur Sidoarjo. “Yang sudah, ya sudah. Kami berharap tidak mnambah keresahan lagi. Supaya tidak membawa bencana lagi. Kalaupun masih ada yang belum. Ya silahkan diminta,” tutur H Saiful Ilah. Minggu (29/5). Menurutnya, belum lunasnya 83 berkas milik warga terdampak, tidak murni kesalahan dari PT Minarak Lapindo Jaya (MLJ). Sepengetahuannya, ada beberapa persoalan hingga berkas tersebut belum tuntas. Baik dari ketidakcocokan berkas, keberadaan ahli waris, maupun ketidak cocokan harga tanah yang ditawarkan. “Kalau tidak bisa secara damai, ya silakan diselesaikan secara hukum,” tegasnya. (adi/udi)

Drama Kolosal Pejabat Warnai Harlah NU ke-93

SIDOARJO (BM) - Ada yang berbeda dengan peringatan Harlah NU ke-93 yang diadakan PC Lesbumi NU Sidoarjo di Alun-alun Sidoarjo. Pada peringatan kali ini, drama kolosal bertajuk ‘Perjuangan Kyai Hasan Mukmin’ yang diperankan para pimpinan daerah juga ikut mewarnainya. Kyai Hasan Mukmin asal Gedangan Sidoarjo merupakan tokoh bergeraknya Mujahidin pada pertempuran 10 November 1945. Saat itu, perlawanan fisik yang sengaja digunakan dalam melawan pemaksaan penanaman tanaman palawija dan tebu oleh Belanda di Sidoarjo. Pemberontakan tersebut berakar dari gerakan agama berbasis masyarakat tani. Wakil Bupati ( Wabup) Sidoarjo, Nur Ahmad Saifuddin yang berperan sebagai Kozen, santri KH Mukmin diskenariokan melawan Dandim 0816/ Sidoarjo, Letkol (Inf ) Andre

FOTO: BM/MUCHLIS

MENGENANG PAHLAWAN: Drama kolosal yang diperankan para pejabat daerah di Sidoarjo mewarnai peringatan Harlah NU ke-93 yang diadakan PC Lesbumi NU Sidoarjo di Alun-alun Sidoarjo.

Julian yang berperan sebagai Komandan Pasukan Belanda beradegan berhasil duel ‘satu lawan satu’. Pertempuran yang tak seimbang itu berakhir singkat,

dan dalam kondisi kocar kacir pemberontak melarikan diri untuk menghindari pembantaian dari pasukan pemerintah Hindia Belanda. Dalam pertempuran itu

Bupati Sidoarjo (Bupati Tjondro Negoro) bentukan Hindia Belanda yang diperankan Bupati H Saiful Ilah menderita luka-luka dan 40 pasukan tewas dan 60 pasukan luka parah.

Sementara Ketua DPRD H Sulamul Hadi Nurwaman, berperan sebagai Gubernur Jenderal Belanda yang sangat fasih berbicara menirukan penjajah kala itu. Di adegan penutup, dibacakan teks proklamasi kemerdekaan oleh Ir Soekarno yang diperankan Kapolres AKBP M Anwar Nasir. ”Kita ingin menunjukkan kekompakan di antara pimpinan daerah, keguyuban di level pimpinan daerah ini semoga bisa berimbas di kalangan masyarakatnya juga. Kondisi yang kondusif modal pembangunan yang penting,” ungkap Sullamul Hadi Nurmawan. Seara terpisah, bupati H. Saiful Ilah mengatakan, drama ini sebagai refleksi bagi masyarakat Sidoarjo, bahwa tanpa perjuangan para pahlawan, Indonesia masih akan terjajah. “Mengenang dan belajar dari sejarah. Karena perjuangan mereka, kita bisa seperti ini,” tandasnya. (adi/udi)

Soal Tunggakan PDAM, Wabup segera Komunikasikan dengan Bupati SIDOARJO (BM) - Wakil Bupati Sidoarjo, H Nur Achmad Syaifuddin angkat bicara soal Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Delta Tirta Sidoarjo. Minggu (29/5). Pasalnya, PDAM harus membayar tunggakan senilai Rp 5,5 miliar di akhir Mei mendatang. Pasca tertangkapnya Dirut PDAM Sidoarjo, Sugeng Mujiadi beberapa waktu lalu, pimpinan di PDAM memang kosong. Sehingga berdampak pada regulasi kebijakan yang

ada. Meski begitu, pemerintah daerah belum menunjuk Plt baru untuk menggantikan kekosongan pucuk pimpinan PDAM Delta Tirta. “Belum ada laporan terkait kondisi yang ada di PDAM. Hanya saja, Dewan Pengawas seminggu lalu menyerahkan laporan terkait hal itu,” ujar Wabup Sidoarjo, H Nur Achmad Syaifuddin saat dihubungi melalui sambungan selularnya. Kondisi badan usaha milik daerah itu, saat ini memang

diambang kritis. Hal itu terlihat saat hearing dengan DPRD Kabupaten Sidoarjo. Jajaran Direksi menyampaikan, keluhannya bahwa PDAM bulan ini harus melunasi tunggakan senilai Rp 5,5 miliar dari Rp 7 miliar total tunggakan. Tunggakan itu meliputi gaji karyawan, listrik, maupun telekomunikasi. Untuk membayar itu, jajaran direksi hanya menunggu tandatangandirektur utama. “Memang, sejak 6 bulan terakhir ini PDAM belum terlihat

aktivitasnya. Bahkan, sebelum ditahannya dirut, tepatnya sejak Januari hingga sekarang juga terlihat adanya aktivitas,” katanya. Pengaruh penyidikan terhadap kasus korupsi pengadaan pipanisasi yang sedang ditangani Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, secara tidak langsung berdampak pada kinerja di Internal PDAM. Meski begitu, wabup tetap akan berusaha semaksimal mungkin agar persoalan BUMD ini tidak merambat pada stabilitas perusahaan.

“Secepatnya nanti akan kita putuskan. Saat ini, laporan dari dewan pengawas PDAM sudah ada di meja bupati. Semoga saja hal ini bisa terselesaikan dengan cepat,” tegasnya. Saat ditanya soal tunggakan PDAM yang memiliki batas waktu hingga 31 Mei mendatang, Wabup Nur Achmad Syaifuddin mengatakan, secepatnya akan mengomunikasi lagi dengan Bupati H. Saiful Ilah untuk mencarikan jalan ke luarnya. (adi/udi)

DELTA SINGKAT

SD Cendekia I Gelar Pentas Perpisahan

SIDOARJO (BM) - Acara perpisahan untuk murid Kelas B TK Cendekia I Sidoarjo berlangsung meriah. Beraneka jenis pergelaran seni gerak dan lagu ditampilkan oleh siswa-siswi sekolah itu, Minggu (29/5). Ratu Ayu Nababan, salah satu siswi multi talenta ikut juga meramaikan pentas itu. Gadis cilik dengan segudang prestasi ini, bersama beberapa temannya unjuk kebolehan menampilkan seni drama. Dengan ditemani kedua orang tuanya, Jhonson Pargaulan Nababan dan Khaerani Putri, Ratu terlihat sangat percaya diri saat tampil di atas panggung. Tak ayal, banyak penonton yang terkagum-kagum. ”Putrinya Pak Jhonson itu terlihat cantik banget, dan pintar sekali,” kata seorang ibu. Khaerani Putri, ibunda Ratu Ayu mengungkapkan, putrinya memang memiliki bakat yang menurutnya luar biasa, baik dari dunia seni, modelling maupun prestasi sekolahnya. “Bakat yang dimiliki putri saya ini bisa dibilang amat lengkap, dari seni, modeling semua sudah terlihat sejak masih kecil. Prestasi belajarnya juga bagus,” katanya. Ratu Ayu yang tinggal di Perum Sidokare indah Blok R No 12 Sidoarjo ini memang bertalenta. Berbagai trophy dari bermacam kejuaraan sudah disabetnya. “Dalam memupuk bakat dalam diri Ratu selaku orang tua saya harus terus mengarahkan, hal ini demi kebaikannya kelak saat Ratu dewasa,” imbuh Khaerani Putri. Kegiatan Ratu yang sedikit padat tidak serta merta meninggalkan kewajiban pokoknya yaitu belajar. “Bagi saya, pendidikan untuk anak-anak sangat penting dari segalanya. Setiap kegiatan yang diikuti Ratu, saya usahakan tidak mengganggu jadwal belajar di sekolahnya,” tandas Khaerani Putri. (cls/udi)

FOTO:BM/MUCHLIS

PENTAS PERPISAHAN: Bermacam pergelaran seni gerak dan lagu mewarnai pentas seni acara perpisahan murid kelas B TK Cendekia I Sidoarjo, Minggu (29/5).

Pilkades Serentak, Polres Waspadai 12 Desa Rawan Konflik SIDOARJO (BM) - Meski pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di Sidoarjo dipastikan bakal berjalan lancar dan aman, namun Polres Sidoarjo tetap mewaspadai kemungkinan terjadinya gangguan. Kapolres Sidoarjo, AKBP M Anwar Nasir mengatakan, setidaknya ada 12 desa dari 76 desa yang melangsungkan pilkades serentak dikategorikan sangat rawan. Sebanyak 55 desa masuk kategori rawan dan 9 desa lainnya dikategorikan aman Untuk mengamankan jalannya pilkades serentak di Kabupaten Sidoarjo, pihaknya siap mengerahkan 5.320 personel gabungan. Di antaranya 3.800 dari unsur Polri dan 1.520 dari TNI. “Pasukan lansung kami berangkatkan ke desa-desa yang melaksanakan pilkades serentak,” ujarnya usai memimpin apel gelar pasukan persiapan pengamanan pilkades di Alun-alun Sidoarjo, Sabtu (28/5). Kapolres mengatakan, berbagai potensi kerawanan dapat terjadi pada setiap tahapan pilkades. Untuk itu, pihaknya akan melakukan upaya pengamanan semaksimal mungkin. Upaya preventif yang didukung kegiatan intelijen akan dilakukan untuk mencegah potensi kerawanan dalam setiap tahapan pilkades. Ia juga memerintahkan kepada seluruh personelnya untuk deteksi dini terhadap potensi gangguan pada pelaksanaan pilkades. Selain itu, juga menginstruksikan untuk terus mengawal setiap tahapan pilkades sampai akhir pelaksanaannya. Dikatakan pula, penentuan kategori tingkat kerawanan didasarkan pada pelaksanaan pilkades sebelumnya. Dicontohkan, Pilkades di Desa Tambak Sawah Waru yang pada pelaksanaan sebelumnya ada gejolak pendukung masing-masing calon. Kapolres Sidoarjo AKBP Muh. Anwar Nasir juga mengatakan pelaksanaan Pilkades lebih rawan dibandingkan pada pelaksanaan Pemilukada kemarin. Namun, ia yakin kedewasaan masyarakat Sidoarjo dalam memilih pemimpinnya sangat tinggi. Dalam apel gelar pasukan, dihadiri Wakil Bupati H Nur Ahmad Syaifuddin SH serta Dandim 0816 Sidoarjo Letkol Inf Andre Julian Sip. (cls/udi)

FOTO: BM/MUCHLIS

GELAR PASUKAN: Kapolres Sidoarjo, AKBP M Anwar Nasir, saat melakukan inspeksi terhadap semua personel yang dilibatkan dalam pengamanan pelaksanaan pilakdes serentak.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.