HARIAN PAGI TERBIT 12 HALAMAN
Iklan/ Langganan:
RP 3.500,-
5318686
www.beritametro.co.id
KAMIS, 3 NOVEMBER 2016
I INDEKS
Jembatan Ditutup, Manajemen Waterpark PHK Massal BACA HALAMAN
04
Direktur Pelindo III Dipecat JAKARTA (BM) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno memecat Direktur Operasional PT Pelindo III, Rahmat Satria (RS). Rahmat diberhentikan karena terjaring operasi tangkap tangan (OTT) terkait pungutan liar di ruang kantor Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III, Selasa (1/11) lalu. Menurut Rini, penangkapan tersebut menjadi hal yang memalukan pemerintah maupun Kementerian BUMN. “Tindakan ini tentu memalukan. Pak Rahmat kami berhentikan sebagai Direktur. Kami sudah menunjuk penggantinya,” ujar Rini di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (2/11). Rini selanjutnya menerbitkan Surat Edaran dengan nomor SE-02/MBU/10/2016 tentang Penegakan Citra BUMN Bersih. Dalam surat edaran ini, Rini meminta agar seluruh Komisaris Utama dan Direktur Utama BUMN untuk menghindari perbuatan tidak terpuji dan bertentangan dengan hukum. “Kami tekankan agar direksi bisa menjaga BUMN dengan baik. Bisa menerapkan praktik Good Corporate Governance secara konsisten dan berkesinambungan serta melakukan pengawasan kepada seluruh jajarannya untuk menghindari Baca: Rini... Hal. 7
Perusahaan Fiktif Kendalikan Pungli di Tanjung Perak
FOTO: BM/ISTIMEWA
JAKARTA (BM) - PT Ankara Multi Jaya, sebuah perusahaan fiktif yang didirikan Direktur Operasional dan Pengembangan Bisnis PT Pelindo III Rahmat Satria (RS), diduga telah mengendalikan pungutan liar di Pelabuhan Tanjung Perak, sejak 2014. Perusahaan itu memungut sekitar Rp500 ribu hingga Rp2 juta tiap kontainer. Lalu, uang hasil pungutan disetor kepada RS yang sekarang berstatus tersangka. Dari hasil pengembangan, diketahui kalau PT Ankara bisa mengumpulkan Rp4-5 miliar
BARANG BUKTI: Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Brigjen Agung Setya (kiri) dan Karopenmas Mabes Polri Brigjen Agus Rianto, membeber barang bukti pungli Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu (2/11/2016) di Jakarta.
Baca: Blokir... Hal. 7
Produk Intako Bakal Tembus Pasar Italia BACA HALAMAN
08
FOTO: BM/ISTIMEWA
DIAMANKAN: Ahok saat diamankan petugas, dengan dinaikkan angkot.
Ahok Dihadang Sekelompok Orang
Gus Ipul Berharap Jatim Aman BACA HALAMAN
09
FOTO: BM/ISTIMEWA
Lagi, Tiga Jukir Nakal Dikenai Sanksi BACA HALAMAN
KEBAKARAN LANDA TEMPAT KARAOKE
Sedikitnya 13 orang tewas dalam peristiwa kebakaran besar yang melanda tempat karaoke delapan lantai di Hanoi, Vietnam, Selasa (1/11/2016). Petugas masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
12
JAKARTA (BM) — Sekelompok orang tiba-tiba mendatangi calon gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, yang sedang blusukan dalam rangka berkampanye di kawasan Rawa Belong, Jakarta Barat, Rabu (2/11/2016). Saat itu, Ahok tengah mendatangi satu per satu pedagang di Pasar Rawa Belong. Kemudian, sekelompok warga dari arah berlawanan berteriak sambil membawa poster yang berisi penolakan terhadap Ahok. Tampak, Ahok sesekali me-
nengok ke arah sekelompok orang tersebut. Pengawal pribadinya bersama beberapa polisi terlihat mengamankan Ahok. Selain itu, mereka mengarahkan Ahok untuk menjauhi kelompok warga tersebut. Namun, para penolak Ahok ini justru berlari kencang mendekati Ahok. “Eh... eh... Ini semakin dekat, Pak, orang-orangnya,” kata salah seorang relawan yang mengikuti Ahok. Terlihat, polisi sigap mengaBaca: Ahok... Hal. 7
Mengawal Demo Damai 4 November
Tak Perlu Cemas, Istana Jamin Keamanan Warga Ratusan rubu massa dari berbagai ormas Islam dikabarkan bakal menggelar aksi demonstrasi 4 November terkait dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Presiden dan sejumlah tokoh bangsa telah berusaha keras melakukan komunikasi dengan berbagai pihak, agar aksi demo berlangsung tertib. Untuk menenteramkan situasi, pihak Istana menjamin keamanan warga.
Perusahaan Fiktif Kendalikan Pungli di Tanjung Perak Sisir sampai bersih.. Istana Jamin Keamanan Warga Butuh partisipasi semua kalangan..
“Kami meyakini bahwa yang disampaikan Presiden, yang namanya unjuk rasa itu adalah hak. Tentunya dalam menyampaikan hak dan tuntutan itu seyogianya dilakukan dengan baik, tidak mengganggu ketertiban umum, supaya masyarakat bisa beraktivitas secara normal,” kata Pramono Anung di
Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (2/11/2016). Pramono mengatakan, perhatian terhadap demo 4 November begitu besar. Untuk itu, pemerintah menyiapkan antisipasi dengan baik. Tujuannya untuk menjamin rasa aman masyarakat.
“Tentunya pemerintah antisipasi dengan baik, baik itu Polri yang juga nanti dibantu TNI. Yang intinya pemerintah dalam hal ini sangat meyakini untuk menjamin rasa aman masyarakat. Jadi besok beraktivitas saja seperti biasa,” imbuhnya. “Pokoknya besok akivitas normal, enjoy-enjoy saja. Yang Jumatan, ya Jumatan. Yang beraktivitas, ya beraktivitas biasa,” imbuhnya. Baca: SBY... Hal. 7 POLISI BERSORBAN: Sebayak 500 Polisi bersorban akan membacakan Asmaul Husna saat Demo 4 November. FOTO : BM/IST
PRAKIRAAN CUACA
SPIRIT
SURABAYA
JAKARTA
DENPASAR
YOGYAKARTA
CERAH BERAWAN SUHU : 25 - 33°C
BERAWAN SUHU : 25 - 31°C
CERAH BERAWAN SUHU : 25 - 34°C
HALIMUN SUHU : 23 - 31°C
Barang siapa Ɵdak peduli terhadap nasib agama, berarƟ ia Ɵdak punya agama, barang siapa yang semangatnya Ɵdak berkobar-kobar jika agama Islam diƟmpa suatu bencana, maka Islam Ɵdak butuh kepada mereka. - Imam al-Ghazali -