HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN
RP 3.500,Iklan/ Langganan: 081216327858
www.beritametro.co.id
SENIN, 7 MARET 2016
Peristiwa Tenggelamnya KMP Rafelia II
Operasi Dihentikan, Nakhoda Misterius BANYUWANGI (BM) - Ditemukannya satu korban Kapal Motor Penumpang (KMP) Rafelia II, telah melengkapi jumTim SAR gabungan mengangkat jenazah korban tenggelamnya KMP Rafelia II yang ditemukan di Perairan Selat Bali, Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (5/3/2016). Tim SAR sudah menemukan lima korban meninggal.
lah korban hilang, yang sesuai manifest berjumlah 5 orang. Karena itu, Badan SAR Nasional akan menutup operasi pencarian korban yang dilakukan di Selat Bali. “Dengan ditemukannya satu korban ini maka jumlah daftar pencarian orang hilang sesuai dengan data manifest yaitu 5 orang. Sehingga operasi pencarian akan ditutup pada hari ini,” jelas Direktur Operasional dan Pelatihan Basarnas, Brigra-
dir Jendral (Mar) Ivan A. R Titus, Minggu (6/3/2016). Beberapa faktor yang mendukung penutupan operasi SAR itu, sambung Ivan, di antaranya yaitu hasil penyisiran para penyelam di lokasi tenggelamnya KMP Rafelia II. Para penyelam gabungan dari Basarnas, TNI, Polri dan nelayan menyebutkan jika seluruh ruangan kapal tidak lagi ditemukan korban tenggelam.
“Penyelam gabungan sudah menyisir ke seluruh ruangan mulai dek, anjungan, buritan kapal semua clear,” imbuhnya. Meskipun operasi ditutup, sambung Ivan, pencarian akan tetap dilakukan dengan mengurangi jumlah personel yang bertugas. Jumlah personel yang semula 200 personel dipangkas menjadi 20 hingga 30 personel. Baca: Santunan ... Hal 7
KTT Luar Biasa OKI
Indonesia Ingin Jadi Bagian Solusi Palestina JAKARTA (BM) - Konferensi Tingkat Tinggi Luar Biasa (KTT LB) Organisasi Kerjasama Islam (OKI) soal Palestina resmi dibuka di Jakarta Convention Center, Jakarta, Minggu (3/6/2016). Pembukaan
KTT yang secara khusus membahas permasalahan Palestina ini diawali dengan melakukan foto bersama para utusan negara-negara peserta KTT. Hari pertama penyelenggaraan KTT LB
OKI soal Palestina ini akan diawali dengan Pertemuan Pejabat Tinggi atau Senior Official Meeting (SOM) dan Pertemuan Tingkat Menteri pada esok hari. Pertemuan SOM akan membahas draft dan resolusi
KTT OKI terkait Palestina, serta draft Deklarasi Jakarta. Pertemuan ini dipimpin oleh Dirjen Multilateral Kementerian Luar Negeri, Hasan Kelib. Baca: Palestina ... Hal 7
FOTO: BM/IST
PELANTIKAN DPW: Rhoma Irama menyampaikan visi-misi partai melalui musik dangdut, di acara pelantikan DPW.
Rhoma Lantik Pengurus DPW JAKARTA (BM) - Ketum Partai Idaman Rhoma Irama melantik pengurus DPW partainya. Pada kesempatan ini Rhoma pun mendendangkan lagu bersama grup musik Soneta yang telah melegenda bersama nama sang Raja Dangdut itu. “Saya akan membacakan visi dan misi Partai Idaman lewat lagu. Karena dengan lagu, pesan akan lebih tersampaikan. Selain itu, Partai Idaman ingin tampil beda,” ujar Rhoma usai sambutan pelantikan di Hotel Sari Pan Pacific, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (6/3/2016). Baca: Dukung ... Hal 7
Asing Siap Investasi Puluhan Triliun
FOTO: BM/IST
JAKARTA (BM) - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menyebut sejumlah investor asing berminat investasi di Indonesia. Investor asal Singapura menyatakan siap berinvestasi sebesar USD 2,1 miliar (setara dengan Rp 29 triliun dengan kurs dolar AS Rp 13.900), sementara Australia USD 172 juta atau setara dengan Rp 2,3 triliun. Minat investasi Singapura diperoleh dari Singapore Investor Forum yang digelar kerja sama kantor perwakilan BKPM Singapura, Kedutaan Besar Republik Indonesia, Kadin Indonesia, Singapore Business Federation (SBF) dan International Enterprise (IE).
BILATERAL: Suasana Pertemuan bilateral Presiden Jokowi dan Presiden Palestina di JCC, Jakarta (6/3).
Baca: Investasi ... Hal 7
Kisah Penyelam Mengevakuasi Korban Kapal Rafelia II
Naik Bawa Mayat, Takut Perotol Kapal penumpang Rafelia 2 tenggelam di Selat Bali, Jumat (4/3) kemarin. Berbagai instansi terkait memberikan pertolongan, mengevakuasi korban, hingga mengamankan aset-aset yang dianggap perlu dan penting. Salah satu tim yang membantu evakuasi dan mencari barang-barang ‘berharga’ itu adalah penyelam. Ya, penyelam gabungan telah diterjunkan untuk menyisir sekitar lokasi tenggelamnya kapal.
Rhoma Lantik Pengurus DPW indonesia “berdendang”... Asing Siap Investasi Puluhan Triliun indonesia siap sumber daya..
TAK merasa kedinginan meski berjam-jam di dalam laut. Salah satu tim penyelam dari Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Banyuwangi tak kenal lelah, menyisir beberapa lokasi kapal yang tenggelam 19 meter di bawah permukaan air laut. Tak hanya itu, mereka juga harus menahan arus kencang, yang tiba-tiba datang saat mereka melakukan penyelaman. Selain itu, jarak pandang yang minim lantaran kapal terbalik, juga menjadi kendala yang berarti. “Arus kencang menjadi kendala. Untuk penyelaman
sudah biasa,” ujar Muhammad Rofik, salah satu penyelam binaan Lanal Banyuwangi, Minggu (6/3/ 2016). Rofik mengaku, hal tersulit adalah saat pertama kali melakukan penyelaman. Bersama rekannya, Rofik membawa tali sebagai tanda lokasi kapal dan sebagai alat bantu penyelam lain menuju lokasi. Baca: Data ... Hal 7 SELAM: Seorang penyelam (tengah) bersiap melakukan evakuasi korban kapal Rafelia II. FOTO: BM/IST
PRAKIRAAN CUACA
SPIRIT
SURABAYA
JAKARTA
DENPASAR
YOGYAKARTA
HUJAN RINGAN Suhu 25 - 33°C
HUJAN RINGAN Suhu 23 - 32°C
HUJAN RINGAN Suhu 25 - 33°C
HUJAN SEDANG Suhu 24 - 32°C
“Saya tidak bangga dengan keberhasilan yang tidak saya rencanakan sebagaimana saya tidak akan menyesal atas kegagalan yang terjadi di ujung usaha maksimal.” - Harun Al Rasyid -