Berita Metro 17 April 2017

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 12 HALAMAN

Iklan/ Langganan:

5318686

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Pesan Paskah 2017 Paus Fransiskus:

Perang Korupsi, Lindungi Imigran VATIKAN (BM) - Paus Fransiskus mengajak perangi korupsi dan mengecam pemerintah penindas dalam pesan Paskah, Minggu (16/4) kemarin. Paus juga mengeluarkan seruan jelas untuk menahan diri, mendesak pemimpin dunia mencegah penyebaran perang, di tengah ketegangan yang meningkat di Korea Utara dan Suriah.

Paus Fransiskus, menandai Paskah kelima dalam kepausannya, memimpin misa di depan puluhribuan orang di bawah pengamanan luar biasa di alunalun Santo Petrus sesudah serangan kendaraan baru-baru ini terhadap pejalan kaki di London dan Stokholm. Lebih banyak kombi polisi dan kendaraan tentara daripada biasa ditempatkan di pintu masuk ke daerah Vatikan dan jemaat diberhentikan di beberapa pos pemeriksaan menuju alun-alun itu, yang dihiasi 35.000 bunga dan pohon. Dalam pesan Urbi et Orbi (untuk kota dan dunia), yang disampaikan dari balkon tengah Basilika Santo Petrus, Paus Fransiskus membicarakan dunia terkoyak oleh perang dan bercampur ketegangan. Dari balkon sama

BM/ISTIMEWA

TERBAKAR: Kobaran api meludeskan mobil yang terbakar di dekat lokasi acara tabligh akbar Isra Mikraj di Cawang, Jakarta Timur yang diisi ceramah Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.

Dua Mobil Ludes Terbakar Dekat Lokasi Pengajian Habib Rizieq

BM/ISTIMEWA

PASKAH: Paus Fransiskus menandai Paskah ke lima dalam kepausannya, memimpin misa di depan puluhribuan orang di bawah pengamanan luar biasa di alun-alun Santo Petrus.

tempatnya pertama kali muncul ke dunia pada malam keterpilihannya pada 2013, Fransiskus berbicara tentang Tuhan berjalan di samping semua, yang terpaksa

meninggalkan tanah airnya sebagai akibat bentrok bersenjata, serangan teroris, kelaparan dan penguasa penindas. Ia tidak menyebutkan nama

pemerintah mana pun. “Dalam keadaan rumit dan sering dramatik di dunia saat ini, semogaTuhan yang Bangkit memandu langkah semua yang bekerja untuk keadi-

lan dan perdamaian,” katanya. “Semoga dia memberikan keberanian kepada pemimpin negara, yang mereka perlukan un Baca: Perhatikan ... Hal. 7 ­

JAKARTA (BM) - Acara tabligh akbar Isra Mikraj di Cawang, Jakarta Timur yang diisi ceramah Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, sedikit diwarnai kegaduhan. Bersamaan selesainya ceramah pentolan FPI itu, tiba-tiba terdengar suar ledakan yang kemudian diikuti berkobarnya api dari dua buah mobil yang diduga sengaja dibakar. Front Pembela Islam menduga ada pihak yang melakukan teror terhadap Habib Rizieq Shihab selesainya berceramah pada acara tabligh akbar Isra Mikraj di Cawang, Jakarta Timur. Teror tersebut dilakukan dengan cara membakar mobil lalu sengaja didorong ke arah para jamaah yang mengikuti acara tablig akbar. “Usai Habib ceramah, ada teror mobil yang diduga dibakar dengan bensin, lalu terjadi ledakan kecil usai tabligh akbar,” ungkap Sekretaris Jenderal Dewan Syuro DPD FPI DKI Jakarta Habib Novel Bamukmin saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (16/4). Menurut dia, mobil yang terbakar dan meledak itu terjadi di Jalan Layang Cawang Kompor. Dia menduga mobil tersebut sengaja dibakar. Pasalnya, ditemukan jeriken berisi bensin di dalam dua mobil di sekitar mobil yang terbakar. Kendati demikian, kata dia, tidak ada satu jamaah pun yang mengalami luka akibat peristiwa tersebut. Menurut dia, Rizieq sempat melihat  Baca: FPI.. Hal. 7 ­

Dua Pelajar di Banyuwangi Over Dosis Tabligh Akbar HTI di Makassar Dibubarkan Dicekoki Miras Oknum Polisi dan Polhut

BANYUWANGI (BM) - Dua pelajar SMA dan MTs di Kecamatan Tegaldlimo Banyuwangi, terpaksa dilarikan ke UGD Puskesmas Sumberberas, Kecamatan Muncar. Keduanya teler berat dan tak sadarkan diri, setelah pesta minuman keras (Miras) bersama empat pria yang diduga oknum polisi yang bertugas di Polsek Tegaldlimo dan polisi hutan (Polhut) Perhutani Banyuwangi. Peristiwa itu terjadi Sabtu (15/4) malam dan hingga Minggu (16/4) kedua pelajar itu msih menjalani perawatan intensif. Kedua pelajar itu ditemukan warga sedang teler berat di bekas kandang sapi milik warga

BM/ISTIMEWA

DIRAWAT: Keluarga korban saat menunggu di luar UGD Puskesmas Sumberberas, Kecamatan Muncar, Kabupoaten Banyuwangi.

setempat di Desa Sumberberas. “Saya temukan di kandang sapi, sekitar jam 9 malam. Langsung saya bawa ke Puskesmas Sumberberas,” ujar Pairin (45), pemilik kandang sapi, Minggu (16/4).

Bekas kandang sapi ini menjadi tempat penelantaran dua pelajar SMA dan MTs di Kecamatan Muncar Banyuwangi yang dicekoki miras oleh oknum anggota Polsek  Baca: Keluarga Korban... Hal. 7 ­

MAKASSAR (BM) – Di Makassar, tabligh akbar HTI bertajuk Masirah Panji Rasulullah di Lapangan Karebosi dan Menara Bosowa Makassar, Sulawesi Selatan akhirnya dibubarkan aparat kepolisian, Minggu (16/4). “Kami tidak ingin terjadi benturan dan berujung konflik nantinya. Bukan hanya Makassar daerah lainnya juga ditolak kegiatan sejenis ini. Kami berharap tidak sampai terjadi,” kata Kabid Humas polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani di sela pengamanan jalan Jenderal Sudirman, Makassar. Alasan pembubaran itu karena kepolisian tidak mengeluarkan izin resmi terkait dengan kegiatan tersebut termasuk mendapat penolakan dari Organisasi

Masyarakat (Ormas) lainnya karena ideologi Khalifah dianggap tidak sesuai dengan Pancasila. Ia menjelaskan, dalam aturan Undang-undang harus ada penanggungjawab, tetapi ormas HTI tidak mampu memberikannya. Untuk itu, polisi berkewajiban untuk melakukan pelarangan agar tidak terjadi konflik. “Ke m a r i n s u d a h a d a benih konflik, GP Ansor akan

harus dicegah,” paparnya. Berdasarkan pantauan, di sepanjang jalan Jenderal Sudirman berdekatan dengan Lapangan Karebosi dan Menara Bosowa massa HTI sudah memadati lokasi itu. Di seberang jalan dekat Monumen Mandala, massa GP Ansor bersiap untuk membatalkan kegiatan itu. Saat massa HTI sebelumnya berorasi di jalan Sudirman dan meninggalkan lokasi BM/IST

BENTROK: Sejumlah massa Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) terlibat bentrok dengan massa Barisan Serba Guna (Banser) Gerakan Pemuda Ansor di Jl Jenderal Sudirman Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (16/4).

menghalau bila tabligh akbar itu tetap digelar, makanya kita mengamankan jangan sampai ada benturan antaragama, kasihan warga kota bila konflik itu terjadi, sehingga

tersebut, lalu dihadang massa GP Ansor dan Bansernya dengan dibantu Front Pembela Islam (FPI) Sulsel.

Dianggap Sarang Maksiat, Kali Bokong Segera Ditutup

PROBOLINGGO (BM) - Mustasyar NU Kota Kraksaan menegaskan, supaya kaum prempuan yang berada di sepanjang sungai Kali Bokong dari Kecamatan Maron hingga Kecamatan Banyuanyar, tidak dijadikan tempat mandi oleh warga sekitar, utamanya kaum perempuan. Sebab, hal itu mengundang maksiat, kalau kaum perempuan mandi dialam terbuka, apalagi di pinggir jalan. BACA HALAMAN

05

 Baca: Bentrokan... Hal. 7 ­

Selamatkan Anak-anak dari Jajanan tak Sehat

Biasakan Bawa Bekal dari Rumah Upaya melindungi anak-anak dari jajanan tidak sehat dan berbahaya tidak hanya tanggung jawab orang tua dan pihak sekolah, tetapi juga pemerintah. Data Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) 2006 sapai dengan 2010 menyebut bahwa 40 s.d. 44 persen jajanan anak sekolah tidak memenuhi syarat kesehatan. Mulai dengan cara sederhana, biasakan anak-anak membawa bekal dari rumah. Membiasakan anak membawa bekal makanan dari rumah sebagai salah satu solusi untuk menjamin nutrisi dan kesehatan anak. Hal ini peran orang tua menjadi penting untuk selalu melindungi anak-anaknya dari jajanan tidak sehat. Selain itu, pihak sekolah perlu menindaklanjuti dengan melaksanakan pengamanan jajan anak di sekolah. Hal ini sesuai

dengan Pasal 3 Permendikbud Nomor 39 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kesehatan yang mengamanatkan materi pembinaan siswa yang meliputi kualitas jasmani, kesehatan, dan gizi. Kehadiran pemerintah, baik melalui BPOM maupun pihak terkait, untuk mengawasi jajanan anak sekolah agar makanan yang dijual tidak mengandung zat-zat ber-

PRAKIRAAN CUACA

bahaya juga penting. Hal itu berkaitan dengan pemberian sanksi tegas kepada pedagang yang melakukan pelanggaran, seperti penggunaan minyak goreng daur ulang dan plastik sebagai bahan untuk kemasan lontong (residu kimia plastik akan terserap ke makanan). Selain itu, upaya pihak sekolah menjamin jajanan anak-anak yang aman, misalnya dengan membuat kantin sehat. Sikap protektif dan antisipatif terhadap jajanan sekolah inilah yang telah dilakukan Pemerintah Kota Surabaya dengan menggelar razia permen dot di sejumlah sekolah SD yang ada dugaan mengandung  Baca: Pemerintah.. Hal. 7 ­

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

YOGYAKARTA

HUJAN PETIR SUHU : 25 - 32 °C

HUJAN RINGAN SUHU : 25 - 33°C

HUJAN RINGAN SUHU : 25 - 33°C

HUJAN SEDANG SUHU : 24 - 32°C

Teman yang tidak membantu kesulitan seperti halnya musuh. Tanpa saling membantu maka hubungan teman tak akan lama. Telah kucari teman sejati dalam setiap masa, akan tetapi usahaku itu siasia belaka. - Imam Syafií -

Enam Jalur Perahu Tambang Ditutup SIDOARJO (BM) – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sidoarjo menutup sementara enam jalur perahu tambang yang menghubungkan Kecamatan Wringinanom, Gresik dan Kecamatan Bolongbendo, Sidoarjo. Penutupan itu menyusul terjadinya tragedi perahu tambang terbalik di Sungai Kalimas di KecamatanWringinanom, Gresik. BACA HALAMAN

12

RALAT Pengumuman Koran Berita Metro edisi Kamis (13/4), tertulis di kolom ini “hari besar Isra’ Miraj”. Yang benar adalah “ hari besar “Wafat Isa Al Masih”. Demikian ralat disampaikan.

Redaksi


02 POLHUKAM

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Soal Investasi Saudi di RI Kurang Signifikan

Jokowi Ajak Semua Introspeksi

Jakarta (BM) – Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia perlu melakukan introspeksi dan pembenahan dalam memberikan kemudahan bisnis untuk meningkatkan jumlah investasi dari negara lain termasuk Arab Saudi, yang masih kurang signifikan. “Tetapi apapun, memang investasi di Tiongkok lebih besar. Itu harus menjadi instrospeksi kita, koreksi kita, mengapa kita tidak bisa meraih dengan jumlah yang lebih besar,” kata Jokowi usai meresmikan Masjid Hasyim Ashari di Jakarta, Sabtu, terkait nilai investasi Arab Saudi di Indonesia. Sebelumnya, Jokowi menyampaikan bahwa Arab Saudi, saat Raja Salman mengunjungi Indonesia, sepakat menanamkan modalnya di Indonesia sebesar Rp 89 triliun. Jumlah itu dinilai kurang signifikan bila dibanding investasi Arab Saudi di China yang hampir mencapai Rp 870 triliun. Kendati demikian, Presiden menjelaskan hal itu akan menjadi masukan bagi Indonesia untuk membenahi kemudahan berbisnis dan kepastian hukum bagi investor di Tanah Air. “Kalau kita sudah siap, investasi kita gede-gede, kalau ada keyakinan ya pasti akan lebih gede di tempat kita dibanding

MASJID RAYA KH HASYIM ASY’ARI: Presiden Joko Widodo bersama Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan keluarga besar KH Hasyim Asy’ari berfoto bersama usai peresmian Masjid Raya KH Hasyim Asy’ari, Jakarta,. Masjid Raya KH Hasyim Asy’ari dibangun di atas lahan seluas 2,4 hektare dengan luas bangunan 1,7 hektar berkapasitas sekitar 16.000 orang jamaah.

negara lain,” tegas Jokowi.

Hargai Keberagaman Presiden Joko Widodo juga mengajak seluruh warga untuk saling menghargai di tengah keberagaman suku, agama dan budaya di Indonesia. “Negara kita negara yang

majemuk, negara kita negara yang beragam, plural. Karena itu, saya mengajak kita semua saling menghargai, saling menghormati antarsaudara-saudara kita, itu yang paling penting,” kata Presiden di tempat yang sama. Menurut Presiden, dirinya juga mendukung kepala daerah untuk membangun

tempat ibadah di kawasan masing-masing seperti yang dilakukan Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono. Selain kegiatan ekonomi di masingmasing daerah yang harus dibangun, Presiden mengatakan ruang untuk kegiatan keagamaan juga perlu mendapat dukungan.“Tidak hanya ekonomi yang kita urus, tapi juga hal-hal yang berkaitan dengan keagamaan, ruang-ruang yang berkaitan dengan kegiatan keagamaan. Itu harus diseimbangkan,” jelas Presiden. Menurut Presiden, pemprov juga akan membangun masjid raya di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur untuk kegiatan masyarakat. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan beberapa provinsi lain di Indonesia juga sudah membangun masjid raya untuk kegiatan keagamaan umat muslim. Pada Sabtu pagi, Presiden Jokowi meresmikan penggunaan Masjid Raya KH Hasyim Asy’ari Jakarta di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat. Masjid tersebut dibangun di atas lahan seluas 2,4 hektare dengan luas bangunan 16.985,43 meter persegi dengan nilai proyek Rp165 miliar yang diambil dari APBD DKI Jakarta. (agu/ant/nii)

JPPR soal Masa Tenang Pilkada DKI

Saat Pemilih Tentukan Pilihan secara Mandiri

Jakarta (BM) - Koordinator Nasional Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) Masykurudin Hafidz menyatakan masa tenang Pilkada DKI Jakarta 2017 adalah dimulainya kemandirian pemilih untuk menentukan pilihan. “Setelah mendengar dan melihat gagasan pasangan calon untuk perbaikan Jakarta lima tahun mendatang, masa tenang adalah waktu di mana pemilih mempelajari, membandingkan, dan menentukan pilihannya untuk hari pemungutan nanti,” kata

Masykurudin di Jakarta, Minggu. Menurut dia, salah satu prinsip dalam Pilkada adalah rahasia sehingga kebebasan pemilih untuk menentukan pasangan calon hanya diketahui oleh pemilih itu sendiri. “Pemilih memberikan suaranya tanpa paksaan dari siapa pun. Nilai kemandirian menjadi penting karena satu suara begitu bermakna,” tuturnya. Lebih lanjut ia menyatakan bahwa semestinya sudah tidak ada lagi praktik kampanye, dari yang terselubung maupun

SIMULASI PILKADA DKI

yang terang-terangan. “Pasangan calon, tim kampanye, tim sukses, dan seluruh pendukung menghentikan seluruh kegiatannya dalam mempengaruhi pilihan pemilih. Kini saatnya beralih fokus kepada persiapan pemungutan dan penghitungan suara,” ujarnya. Sebagai contoh, kata dia, periksa kembali apakah para saksi di TPS telah mempunyai kemampuan standar untuk menjaga pelaksanaan pemungutan suara berjalan langsung umum, bebas, dan rahasia (luber)

FOTO A BM/ISTIMEWA

Sejumlah warga mengikuti simulasi Pilkada DKI Jakarta putaran kedua di Kelurahan Bukit Duri, Jakarta, Jumat (14/4). Simulasi yang dilakukan KPU Kota Administrasi Jakarta Selatan tersebut bertujuan untuk memberikan informasi proses Pilkada putaran kedua secara langsung, sehingga warga tidak lagi kesulitan saat Pilkada putaran kedua dilaksanakan pada Rabu (19/4) lusa.

dan jujur dan adil (jurdil) serta koordinasi intensif dengan penyelenggara Pemilu dapat dilakukan lebih awal agar terjamin komunikasi yang baik nantinya. Sementara untuk Bawaslu, Masykurudin mengatakan menjaga kerahasiaan pilihan masyarakat Jakarta tidak hanya memberikan imbauan dan seruan publik tetapi meningkatkan kerja pengawasan dengan terus turun bergerak dan berkeliling ke sudut-sudut Jakarta. “Untuk memastikan tidak ada politik uang sekaligus menindak langsung di tempat jika menemukan praktik transaksional tersebut. Membuka mata lebih tajam dan bergerak langsung turun lapangan selama 24 jam lebih diutamakan daripada melakukan seruan moral,” katanya. Demikian juga bagi masyarakat pemilih, menurut dia, kebebasan memilih dan kerahasiaan pilihan diwujudkan dengan saling menghormati perbedaan pilihan tersebut. “Tidak ada hujatan, pelecehan, dan ancaman antar satu sama lain karena dihadapan Pilkada, setiap suara bernilai sama. Kesetaraan nilai suara menunjukkan kesamaan derajat pemilih. Beragam pertimbangan dalam menentukan pilihan, tidak ada cara lain, kecuali saling menghormati,” ucap Masykurudin. Masa kampanye Pilkada DKI Jakarta putaran kedua berlangsung hingga 15 April 2017. Sementara pemungutan suara akan dilakukan 19 April 2017. Pilkada DKI Jakarta putaran kedua diikuti dua pasangan calon yakni pasangan nomor pemilihan dua Basuki Tjahaja PurnamaDjarot Saiful Hidayat dan pasangan nomor pemilihan tiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno. (ben/ant/nii)

KILAS

Racikan Bom di Kapal Nelayan Pontianak (BM) - Polair Polda Kalbar, mengamankan sebuah KM Nelayan Usaha Bersama dengan nakhoda DM (47) dan lima ABK-nya karena kedapatan membawa racikan bom asal Malaysia. “Diamankannya KM tersebut oleh satuan patroli dari Ditpolair Polda Kalbar yang dipimpin oleh Ipda Luthfi di wilayah perairan Muara Sebangau, Kabupaten Sambas, pagi dinihari sekitar pukul 01.30 WIB,” kata Kasubdit Gakkum Ditpolair Kalbar, AKBP Gusti Maichandra, di Pontianak, Sabtu.Ia menjelaskan, KM nelayan itu dihadang petugas saat berlayar di perairan Muara Sebangau. “Setelah dilakukan pemeriksaan di KM tersebut ditemukan bahan racikan bom yang diakui oleh ABK bahan itu berasal dari Malaysia,” ungkapnya. Dari hasil pemeriksaan dari KM Usaha Bersama itu, petugas berhasil mendapatkan TNT sebanyak 10 ons, detonator sebanyak 15 buah, ammonium nitrat pupuk sebanyak 200 kilogram, alat pemicu ledakan, korek api sebanyak satu kotak besar, satu unit kompresor, 30 buah botol kaca, 20 botol air mineral, 25 kilogram batu, tiga buah fiber berisi es dan palka kapal berisi es. “Berdasarkan hasil pemeriksaan awal di atas kapal, DM mengaku bahwa bahan bom itu untuk melakukan penangkapan ikan di daerah Kepulauan Natuna Provinsi Kepri,” ujarnya. Kemudian katanya lagi, oleh petugas, KM Usaha Bersama dikawal dan digiring dari perairan Sebangau menuju Ditpolair Polda Kalbar. “Tersangka dan barang bukti kemudian kami bawa menuju Mako Ditpolair Polda Kalbar guna proses sidik lebih lanjut,” imbuhnya. Saat dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, DM mengaku bahwa detonator didapatkan dari Um (46) warga Dusun Sutra, Desa Parit Baru, Kecamatan Salatiga, Kabupaten Sambas. (sla/ant/ant/nii)

Warga Malaysia Bawa Amunisi JAKARTA (BM) - TNI menangkap dua Warga Negara Malaysia yang diketahui membawa 30 butir peluru airsoft gun berkaliber 12 mm dengan jenis pelontar Merk Mega Buckshot 00B, ketika melintas di jalan tikus perbatasan Indonesia - Malaysia Kecamatan Badau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat. “ Keduanya tertangkap sekitar pukul 07.13 WIB ketika anggota kita sedang melaksanakan‘sweeping’ di jalan tikus Sepandan,” kata Danyon 502/ Ujwala Yudha Para Raider, Letkol Inf Febi Triandoko ketika ditemui di Pos Kotis Satgas PamtasYonif Para Raider 502/UjwalaYudha di Badau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Minggu. Ia menjelaskan selain dua warga Malaysia yang tanpa paspor Ambun (43) dan Winne (18) juga diamankan Bunyamin (50)-- tukang ojek sepeda motor yang membawa dua orang asing tersebut. Dua warga Malaysia itu melintas di jalan tikus Sepandan Desa Badau, Kecamatam Badau, Kapuas Hulu, pada pukul 07.13 menggunakan sepeda motor jenis Jupiter merah hitam bernomor KB 3632 FD dari Malaysia. Saat dihentikan dan dilakukan pemeriksaan barang oleh anggota batalyon 502/ Ujwala Yudha Para Raider kedua orang asing itu tidak memiliki dokumen resmi berupa paspor, dan di dalam tas yang bersangkutan ditemukan 30 butir peluru jenis Pelontar Merk Mega Buckshot 00B asal Malaysia.“ Dari hasil pemeriksaan yang membawa amunisi tersebut yaitu Ambun, dan Winne pengikut sedangkan Bunyamin merupakan tukang ojek,” jelas Febi. Kedua orang asing tersebut beserta tukang ojek dan barang bukti akan diserahkan kepada pihak kepolisian setempat untuk proses hukum lebih lanjut. (tim/ant/nii)

Sidang Lanjutan Perkara Pembunuhan Saudara Tiri Pemimpin Korea Utara

Kuasa Hukum Siti Aisyah Ajukan Protes

Sidang kasus kematian saudara tiri Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, Kim Jong Nam di Mahkamah Sepang Selangor, Malaysia, kembali digelar pada Kamis (13/4). Terdakwa dalam kasus ini adalah warga negara Indonesia Siti Aisyah dan warga negara Vietnam Doan Thu Huong. Dalam sistem hukum Malaysia, sidang kedua ini disebut Sidang Sebutan yang digelar di pengadilan rendah (Low Court), karena hanya berisi penjelasan antara tim kuasa hukum terdakwa dan jaksa penuntut umum kepada Majelis Hakim mengenai kelengkapan berkasberkas administrasi, sebelum perkara dilanjutkan di Mahkamah Tinggi (High Court). Sidang Sebutan ini dipimpin Hakim Harith Sham Mohammed Yasin didampingi tiga orang panitera, dan dua orang penerjemah yang bertugas menerjemahkan penjelasan tim kuasa hukum dan jaksa penuntut umum kepada Siti dan Doan. Sidang yang dimulai pada pukul 09.15 waktu setempat diawali d pembacaan dakwaan kepada Siti dan Doan karena telah melakukan pembunuhan atas Kim Chool dan dituntut hukuman mati sesuai Seksyen 302 dan Seksyen 34 Kanun Keseksaan atau pembunuhan berencana. Dakwaan tersebut ditandatanganiWakil Pendakwa Raya Selangor Muhammad Iskandar Bin Ahmad yang diberi kuasa sebagai pengacara negara Malaysia. Usai dakwaan dibacakan, kuasa

hukum Siti Aisyah Gooi Soon Seng dari firma hukum Gooi and Azura, meminta ijin kepada Hakim Harith untuk menyampaikan protes terkait investigasi kasus pembunuhan itu dan meminta supaya protesnya dapat direkam.“Pertama adalah ketika klien kami ditahan oleh polisi, kami kemudian beberapa kali meminta ijin untuk menemui klien kami, namun permintaan kami ditolak oleh kepolisian,” ujar Gooi. Gooi mengatakan pihaknya baru mendapatkan izin untuk bisa menemui Siti setelah Siti ditetapkan sebagai tersangka oleh pengadilan pada Selasa (1/3).“Setiap pertemuan dibatasi hanya 45 menit, itu pun hanya boleh dilakukan pada hari Senin hingga Kamis dan harus mengajukan permohonan kunjungan tiga hari sebelumnya,” kata Gooi. Hingga sidang kedua berlangsung, Gooi mengungkapkan hanya dapat melakukan kunjungan sebanyak enam kali. Hal tersebut dinilai Gooi menyebabkan pihaknya kehilangan waktu untuk mendapatkan keterangan Siti untuk mempersiapkan pembelaan.

Rekaman Protes kuasa hukum Siti juga terkait dengan hilangnya rekaman kamera pemantau di beberapa lokasi lain karena adanya durasi penyimpanan. Rekaman dari beberapa kamera pemantau lain dikatakan Gooi dapat menjadi bukti untuk pembelaan. Pihak kuasa hukum Siti menyatakan telah beberapa kali mengingatkan pihak kepolisian untuk mengamankan rekaman dari beberapa kamera pemantau lainnya, segera setelah Siti ditangkap. Rekaman dari kamera pemantau yang terpasang di beberapa titik lain di lokasi terjadinya pembunuhan menurut Gooi dapat memperlihatkan apa yang terjadi sebelum dan sesudah peristiwa itu terjadi.

“Permohonan kami kepada pihak kepolisian termasuk dengan menyediakan rekaman dari kamera pemantau tersebut kepada kami, sehingga kami dapat mempersiapkan pembelaan dengan lebih cepat serta melihat fakta lainnya,” kata Gooi. Tidak hanya itu, tim kuasa hukum Siti juga meminta kepolisian untuk menyediakan salinan dari rekaman pernyataan Siti Aisyah serta tiga orang Korea Utara yang turut menjadi tersangka, namun diberi ijin oleh pemerintah Malaysia untuk kembali ke Korea Utara. “Lima kali kami meminta, tapi tidak pernah dijawab bahkan satu kata pun,” kata Gooi. Salinan dari rekaman pernyataan Siti, Doan, dan ketiga orang Korea Utara itu dibutuhkan untuk mem-

persiapkan pembelaan, kata Gooi. Apalagi melihat kondisi dan situasi yang sedang terjadi di Korea Utara, Gooi meyakini ketiga warga korea yang menjadi tersangka lainnya tidak akan kembali ke Malaysia untuk dihadirkan dalam persidangan. Lebih lanjut Gooi berpendapat, petugas investigasi tidak sekedar bertugas untuk menunjang tuntutan untuk meyakinkan Jaksa Penuntut Umum, namun harus mampu mengungkapkan fakta dalam suatu kasus sehingga keadilan dapat ditegakkan. Dalam hal ini Gooi berharap pihak kepolisian menjalankan tugas mereka secara objektif dan berkeadilan. “Artinya tidak perlu ada penahanan atas rekaman kamera pemantau hingga terhapus karena durasi waktu, sekalipun rekaman itu mungkin tidak diperlukan oleh Jaksa Penuntut Umum. Padahal kami sudah ingatkan bahwa rekaman lainnya juga penting untuk diinvestigasi,” protes Gooi. Konsep peradilan yang adil, lanjut Gooi, menuntut adanya rekaman kamera pemantau yang disediakan untuk pembelaan di awal kesempatan. “Proses persidangan adalah hal yang sakral karena membawa keadilan untuk semua pihak,” kata Gooi. Karenanya, ia meminta ada kesetaraan antara pihak Jaksa Penuntut Umum serta pihak kuasa hukum. “Tidak adanya kesetaraan dapat

menguntungkan satu pihak yang kemudian diam-diam menyiapkan senjata untuk menyerang pihak lain, jangan sampai persidangan digelar dengan tujuan untuk menyerang,” kata Gooi menutup protesnya. Dalam kesempatan yang sama, kuasa hukum dari Doan, Dato’ Naran Singh dan Teh Poh Teik, mengajukan protes serupa. Mereka juga menyatakan telah meminta salinan rekaman pernyataan dari Doan dan tiga warga Korea Utara lainnya kepada kepolisian namun tidak pernah dijawab. “Dua kali kami mengirimkan surat ke kepolisian untuk bisa memberikan kopi dari rekaman pernyataan klien kami dan tiga tersangka warga Korea Utara lain, tapi tidak pernah dijawab,” kata Dato’ Naran. Usai protes yang diajukan oleh tim kuasa hukum Siti dan Doan, pihak Jaksa Penuntut Umum mengungkapkan bahwa pihaknya belum dapat menyelesaikan berkas tuntutan karena masih ada berkas investigasi yang belum diserahkan oleh pihak kepolisian. Namun Jaksa Penuntut Umum tidak menjelaskan berkas apa yang dimaksud. Akibatnya, Hakim Harith memerintahkan supaya Sidang Sebutan kembali digelar pada 30 Mei 2017, supaya berkas-berkas dapat segera dilengkapi dan perkara ini bisa segera dinaikkan ke tingkat Mahkamah Tinggi. (mar/ ant/nii)


SURABAYA 03

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Korban Dituduh Mencuri Burung

Aparat Bongkar Penyekapan di Kontainer

Surabaya (BM) - Kepolisian Sektor Tandes Surabaya, Jaawa Timur, membongkar tindak kriminal penyekapan seorang pemuda di sebuah kontainer kosong di kompleks pergudangan Margomulyo, Surabaya. “Seorang pemuda korban penyekapan itu diketahui bernama Agus Sutrisno, usia 35 tahun, warga Prada Kalikendal Surabaya,” kata Kepala Unit Reserse dan Kriminal Polsek Tandes Surabaya AKP Ollan Manulang kepada wartawan di Surabaya,

Sabtu. Ollan mengatakan korban Agus ditemukan pertama kali oleh seorang karyawan di pergudangan tersebut, Jumat (14/4), sekitar pukul 13.00 WIB. “Dalam kondisi tangan terikat, mata tertutup kain, dan mulut dibekap, korban ditemukan oleh seorang karyawan pergudangan yang akan mengambil perkakas di kontainer itu. Selama ini kontainer yang dijadikan tempat penyekapan berfungsi sebagai penyimpanan perkakas

pergudangan,” terang Ollan. Pegawai pergudangan itu langsung melapor ke Polsek Tandes yang kemudian menerjunkan petugas untuk melakukan evakuasi. Ollan menduga korban telah disekap di dalam kontainer kosong kawasan pergudangan itu selama 10 jam. “Korban mengalami shock dan segera kami larikan ke rumah sakit terdekat,” katanya. Namun sebelum dilarikan ke rumah sakit, korban sem-

pat memberi gambaran para pelakunya. Polisi bergerak cepat dan selang satu jam kemudian mengamankan dua tersangka, masing-masing berinisial DD (31) dan BD (35), keduanya warga Lamongan yang indekos di kawasan Kampung Sememi, Surabaya. “Kedua tersangka kami tangkap di rumah kos, kawasan Sememi,” ujarnya. Keterangan dari dua tersangka yang dihimpun polisi, korban Agus disekap karena

dituduh mencuri seekor burung namun tidak ditemukan barang buktinya. “Waktu rumah korban digeledah dan tidak ditemukan burung yang dimaksud, keluarga korban sudah menyarankan agar dugaan pencurian ini diserahkan ke polisi,” ucapnya. Namun oleh kedua tersangka Agus tidak dibawa ke Polsek terdekat, melainkan diajak keliling terlebih dulu hingga akhirnya ditemukan disekap di kontainer kosong kawasan pergudangan Margomulyo. (sla/han/ant/nii)

MENJARING BIBIT. DPC PKB Kota Surabaya menggelar proses kaderisasi partai (PKP) untuk menjaring bibit unggul dalam proses perkaderan internal.

FOTO A BM/HASAN

PKB Surabaya Cari Bibit Unggul

SURABAYA (BM) - DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kota Surabaya terus mencari bibit-bibit unggul dari internal partai dengan cara giat melakukan proses kaderisasi partai (PKP) yang dilakukan di kantor DPC PKB jalan Karah Surabaya, Sabtu (15/4). Proses pengkaderan ini akan dilakukan di setiap tingkatan, mulai dari tingkat DPC, DPW, bahkan sampai tingkat DPP. Program kaderisasi bertujuan untuk membentuk kader kader yang militan dan juga terstruktur. “Setiap pelaksanaan PKP ini nantin-

ya harus melalui DPC PKB terlebih dahulu agar dapat terdata lengkap secara adminitratif dan terstruktur, serta dapat melihat potensi kader,” ujar ketua DPC PKB Surabaya, Syamsul Arifin. Syamsul menegaskan, DPC PKB sudah melaksanakan enam kali progam PKP ini di masing masing Dapil. Setiap dapil akan di hadiri oleh anggota dewan dari fraksi PKB. “Target kami ke depan progam PKP ini bisa terlaksana di setiap kecamatan di Surabaya. Semuanya dalam rangka agar kader dari PKB mampu militan dan dapat

menyentuh masyarakat dari tingkat paaling bawah,” ungkapnya. Adik kandung Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrowi ini menjelaskan, progam PKP ini adalah progam yang memang diinstruksikan dari DPP PKB yang sudah terstruktur secara rapi. “Artinya, wajib mengikuti prosedur dari DPP mulai dari perangkat pesertanya dan juga instrukturnya jadi semuanya sudah disiapkan oleh DPP pusat. Namun, tetap harus didampingi DPC,” tegasnya. Ia berharap, untuk kader PKB yang

saat ini sudah duduk di kursi legislatif agar selalu mengingat partainya. Sebab, tanpa adanya DPC sebagai kendaraan politik, tidak akan dapat melenggang sebagai wakil rakyat. “Itu semua tidat nafikan dan tidak bisa munafik tanpa DPC mereka (anggota dewan) tidak bisa duduk di kursi kehormatan untuk menjabat anggota dewan, sehingga kewajiban utamanya adalah bagaimana mereka harus mempunyai rasa memiliki terhadap partai,” pungkasnya. (has/nii)

ITS Rebut Juara di Kompetisi IBCEx 2017

SURABAYA (BM) - Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya kembali menorehkan prestasi di kancah internasional. Setelah sukses mendulang juara dalam gelaran Chem-e-Car 2017 di Malaysia melalui Tim Spektronics, kini tim dari Departemen Teknik Kimia ITS mempersembahkan prestasi sebagai juara pertama dalam ajang kompetisi IBCEx 2017 (3rd International Biotechnology Competition and Exhibition 2017) di Universitas Teknologi Malaysia, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (15/4). Kompetisi ini mengharuskan peserta mempresentasikan penelitiannya di hadapan para juri. Ada 3 kategori lomba yaitu environment, green technology product dan renewable energy. Tim yang terdiri dari Putu Adhi Rama Wijaya (Ketua), Sri Utami, dan Regia Puspitasari ini men-

gajukan paper dengan judul BIOFUEL: Eco-friendly Renewable Energy made from Water Hyacinth (Eichaornia crassipes) and Plastic (Polyethilene) using Fermentation Method and Thermal Cracking. Setelah mempresentasikan dengan baik, tim dari ITS ini akhirnya dinobatkan sebagai juara pertama di antara 41 peserta yang berasal dari tiga negara yaitu Indonesia, Malaysia dan Thailand. Selain presentasi, peserta juga diwajibkan membuat stan ekshibisi untuk memamerkan karya-karya peserta dan harus dibuat semenarik mungkin. “Kami merasa sangat tertantang dalam kompetisi ini, karena inovasi peserta lain juga bagus-bagus. Tapi kami tetap yakin bahwa kami bisa menjadi lebih baik,” kata Rama saat tiba di tanah air, Minggu (16/4). Un-

tuk ekshibisi ini, lanjut Rama, yang dipersiapkan oleh timnya cukup banyak dan persiapan ini dilakukan dari Surabaya sampai Malaysia, hingga di hari H. “Karena kita di sini membawa background Indonesia dan adanya permasalahan energi, jadi kami perlu menjelaskan di awal mengenai background penelitian kami di hadapan juri,” jelas mahasiswa angkatan 2014 ini. Karena itu, dalam kompetisi ini, tim ITS mengikuti kategori renewable energy. “Di sini kita berlomba menjadi ide terinovatif atau ide terbaik,” imbuh mahasiswa yang juga selaku General Manager Tim Spektronics ITS ini. Dalam lomba ini, selain dari ITS, Indonesia juga diwakili tim dari Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), Universitas

ISTIMEWA

MAHASISWA BEPRESTASI: Ketiga mahasiswa ITS ini mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Islam Indonesia (UII), Universitas Brawijaya (UB), dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Tercatat sebagai juara II

Gelar Surabaya Pedes

dalam kompetisi ini adalah tim dari UII, dan juara III dari Universitas Kebangsaan Malaysia. (sdp/nii)

KILAS

BOS Diusulkan Tiap Bulan Surabaya (BM) - Legislator mengusulkan agar dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bisa cair setiap bulan untuk membiayai berbagai keperluan sekolah mulai dari biaya listrik, air PDAM hingga gaji guru dan pegawai honorer. Anggota Komisi D Bidang Pendidikan DPRD Surabaya Reni Astuti, mengatakan pencairan BOS biasanya dilakukan setiap triwulan dan sering terlambat. “Apabila ada keterlambatan pencarian dana BOS, seperti yang terjadi pada bulan Maret lalu, maka praktis mengganggu operasional sekolah,” katanya di Surabaya, Minggu. Menurut dia, biasanya kalau terlambat, pihak sekolah mencari dana talangan. Tentunya hal ini bisa mengganggu konsentrasi kepala sekolah dan para guru. Reni mengatakan keterlambatan pencairan dana BOS karena ada perubahan dalam mekanisme yang diatur dalam Permendikbud No. 8 Tahun 2017 tentang Juknis BOS yakni dari anggaran belanja tidak langsung menjadi belanja langsung. Dengan sistem itu, lanjut dia, sekolah dituntut membuat rencana kegiatan dan anggaran sekolah lebih terperinci, sebab seluruh anggaran yang diberikan bakal bergantung pada permintaan sekolah. Namun demikian, mekanisme belanja langsung hanya diberlakukan khusus SMA dan SMK, sedangkan SD dan SMP masih menggunakan sistem belanja tak langsung. Selain perubahan mekanisme penganggaran, proses peralihan kewenangan dari pemerintah kabupaten/kota ke pemerintah provinsi juga ikut andil dalam memperlambat pencairan, karena komponen di beberapa daerah belum siap, seperti koordinasi antarkepala cabang di setiap kabupaten/kota yang belum lancar. Hal itu, kata dia, yang menyebabkan proses pelaporan ke provinsi yang tidak lancar, dan otomatis menghambat pencairan BOS. Dana BOS, pada triwulan pertama tahun lalu biasanya cair pertengahan Februari, namun pada tahun ini akhir Maret. Menurut Reni, selama ini dana BOS menjadi sumber pendanaan sekolah. Di Surabaya, pihak sekolah selama ini terbantu dengan adanya Bopda (Bantuan Operasional Pendidikan Daerah). Namun, ia berharap dana BOS yang besarannya untuk SD Rp 800 ribu, SMP Rp 1 juta, dan SMA/SMK Rp 1,4 juta per tahun juga bisa cair setiap bulan. (abd/ant/nii)

SBMPTN Dipertimbangkan Jalur Mandiri

SURABAYA (BM) - Pendaftaran seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBM PTN) 2017. Masingmasing PTN di wilayah panitia lokal (Panlok) 50 Surabaya sudah menetapkan kuota atau daya tampung. Secara umum, mekanisme pendaftaran yang dibuka hingga 5 Mei itu tidak berbeda dengan tahun sebelumnya. Hanya saja, nilai SBMPTN bisa menjadi pertimbangan untuk mendaftar di jalur mandiri. Ketua Panlok 50 SurabayaYuni Sri Rahayu mengatakan, secara nasional pendaftaran resmi dibuka. Para calon mahasiswa bisa langsung mendaftar. Panlok 50 juga sudah mempersiapkan segala hal terkait pendaftaran SBM PTN. ”Baik PBT (paper based test), CBT (computer based test), maupun lain-lainnya kita persiapkan,” katanya. Di wilayah Panlok 50 Surabaya, ada enam PTN. Yakni, Universitas Airlangga (Unair), Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA), dan UniversitasTrunojoyo Madura (UTM). Masing-masing PTN sudah menetapkan daya tampung tersendiri. Kebijakan dari panitia pusat, daya tampung untuk SNMPTN, SBMPTN, dan jalur mandiri tahun ini masingmasing adalah 30 persen. Sehingga total ada 90 persen. Sebanyak 10 persen lainnya, bisa ditambahkan untuk alokasi kuota SNM PTN ataupun SBMPTN. Komposisi SNMPTN dan SBMPTN bergantung pada masing-masing kampus. Rektor Unesa Prof Warsono mengatakan, komposisi minimal SBMPTN adalah 30 persen. Namun, tidak menutup kemungkinan akan naik di Unesa. ”Kami belum menentukan, tapi daya tampung 2000 untuk SBMPTN yang kita tetapkan, bisa naik,” ujarnya.Para calon mahasiswa yang tidak lolos SBM PTN, bisa mendaftar jalur mandiri. Warsono mengatakan, pada jalur mandiri akan ada dua hal yang dipertimbangkan calon mahasiswa untuk bisa diterima. Yakni, nilai tes jalur mandiri, dan nilai SBMPTN. Jika calon mahasiswa tidak ikut dalam SBMPTN, maka penerimaan jalur mandiri didasarkan pada tes khusus jalur mandiri. Melalui berbagai seleksi tersebut, pihaknya mewadahi hak para calon mahasiswa untuk mendaftar dan memilih jurusan. Guru besar bidang PPKn itu berharap bisa memperoleh calon mahasiswa baru yang berkualitas. Baik di prodi kependidikan maupun nonkependidikan. ”Total ada 63 prodi, sekitar 50 persennya prodi kependidikan,” terangnya.(sdp/nii)

Pemkot Ajak Warga Kota Tanam Cabai di Pekarangan S U R A B AYA ( B M ) Masyarakat di Kota Surabaya diajak untuk cinta menanami area pekarangan rumah. Salah satunya menanam tanaman cabe yang acapkali harganya di pasaran mendadak melambung tinggi. Ajakan cinta menanam cabe itu disuarakan lewat acara Surabaya Pedes yang digelar 15-17 April 2017. Acara yang digagas oleh komunitas Bicara Surabaya bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Polrestabes Sura-

baya dan Kejaksaan Negeri Surabaya ini, mengusung tema “Nandur dan Sedekah Sejuta Bibit Cabai”. Sesuai dengan temanya, bibit cabai dibagikan kepada masyarakat agar mereka menanamnya di rumah. “Untuk hari ini, pembagian bibit cabai dipusatkan di tiga tempat. Yakni di kawasan Taman Bungkul, Tugu Bambu Runcing dan prempatan Jalan Darmo. Selain itu juga dibagikan ke 31 kecamatan, sekolah dan Liponsos. Total ada satu juta bibit cabai yang dibagikan

ke masyarakat,” ujar Khusnan, Ketua Panitia Surabaya Pedes ketika pembukaan acara ini di Taman Bungkul, Sabtu (15/4). Hadir dalam pembukaan acara Surabaya Pedes tersebut, Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol M. Iqbal, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya, Ratih Retnowati, Ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya, Herlina Harsono Njoto, Kasatpol PP Kota Surabaya, Irvan Widyanto, Kadinsos Kota Surabaya Supomo dan Ketua BNN Kota Surabaya,

AKBP Suparti. Kapolrestabes Surabaya, M Iqbal mengatakan, ikut bangga dengan gelaran acara Surabaya Pedes. Sebab, di era modern yang diikuti oleh tingginya egoisme, masih ada komunitas yang peduli untuk mendorong warga agar bersama-sama memperhatikan kebutuhan dasar, yakni pertanian.“Jadi ini bukan hanya karena cabai harga nya tinggi. Tapi ini juga momentum untuk kita mengajak warga Surabaya memanfaatkan lahan yang ada untuk menanam

kembali. Kami sangat mendukung dan mengapresiasi program ini. Mudah-mudahan acara ini bermanfaat bagi masyarakat,” ujar nya. Apresiasi positif juga disampaikan Wakil Ketua DPRD Surabaya, Ratih Retnowati yang menyebut acara Surabaya Pedes ini selaras dengan kondisi Surabaya yang selama ini terkenal dengan kehijauannya dan identik dengan tanaman. Terlebih untuk cabai, sambung Ratih, suBM/HASAN dah pasti akan sangat ber- SURABAYA PEDES:Warga kota Surabaya diajak memanfaatkan lahan pekarangan untuk guna. (has/nii) menanam cabai lewat acara bertema Surabaya Pedes, akhir pekan kemarin.


04 MOJOKERTO - JOMBANG

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

BPCB Jatim Lakukan Penelitian dan Kajian Arkeologi

Proyek Pusat Oleh-oleh Trowulan Dihentikan Sementara MOJOKERTO(BM)- Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim masih melakukan penelitian proyek pusat oleh-oleh di Desa/Kecamatan Trowulan. Karena lahan seluas 1,7 hektare telah diuruk oleh pemerintah desa harus melalui kajian arkeologi untuk mengantisipasi kerusakan situs cagar budaya. Proyek pusat oleh-oleh itu terletak di depan Pusat Informasi Majapahit (PIM) atau disisi selatan situs Kolam Segaran. Pembangunan oleh Pemerintah Desa Trowulan yang dimulai tahun 2016 itu, baru tahap pengurukan. Tanah Kas Desa (TKD) itu diuruk dan dipadatkan karena sebelumnya berupa rawa. Pengurukan sendiri menggunakan dana Bantuan Keuangan (BK) Pemkab Mojokerto senilai Rp 2 miliar. Namun, pengurukan dihentikan sementara lantaran proyek tersebut belum melalui kajian arkeologi BPCB Jatim. Dikhawatirkan terdapat situs purbakala yang tertimbun di lokasi. “Hasil foto udara, lahan yang akan digarap seluas 2,7 hektare, yang sudah diu-

FOTO: BM/PRAYOGI

TELITI : Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim melakukan penelitian proyek pusat oleholeh di Desa/Kecamatan Trowulan. Karena di lahan itu masih dilakukan kajian arkeologi untuk mengantisipasi kerusakan situs cagar budaya.

ruk sekitar 1,7 hektare dengan ketebalan 2-3 meter dari permukaan tanah aslinya,” kata Kepala Sub Unit Penyelamatan BPCB Jatim, Ahmad Hariri kepada wartawan.Meski terlanjur diuruk, lanjut

Hariri, kajian arkeologi tetap dilakukan untuk mengantisipasi adanya situs cagar budaya yang tertimbun. Meliputi ground cheking dan kajian literatur di lahan TKD Trowulan seluas 2,7 hektare tersebut. Baik

lahan yang sudah diuruk maupun yang masih berupa rawa. “Kajian ground chek dengan teknik ekskavasi dan augering atau pengeboran tanah,” ujarnya. Proses ekskavasi dan pengeboran pada lahan tersebut, jelas Hariri, dilakukan pada titik-titik yang dipilih secara acak. Akibat ketebalan tanah uruk, ekskavasi dilakukan dengan bantuan alat berat. Setelah digali hingga lapisan tanah asli, para arkeolog BPCB baru menggali dengan teknis ekskavasi.Kajian gorund chek juga ditunjang pengeboran tanah. Menurutnya, pengeboran untuk mengambil sampel tanah hingga kedalaman 2-3 meter dari permukaan tanah asli sebelum diuruk. Saat ini ekskavasi telah dilakukan di 15 titik, sedangkan pengeboran dilakukan di 60 titik. “Sampel tanah kami bawa ke kantor untuk kami analisa. Kalau hasil ekskavasi kami bisa tahu ada batanya atau tidak. Jika ada, kami lakukan pengeboran di sekitar temuan untuk memastikan bata tersebut berupa struktur atau bukan,” jelasnya. (bud/gie/dra)

Wabup Kukuhkan Pengurus FKDM dan FPK

MOJOKERTO(BM) - Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi, mengukuhkan 101 orang sebagai pengurus Forum Pembauran Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Mojokerto periode 2016-2020. Wakil Bupati dalam sambutannya pada acara di hotel, di Kecamatan Trowulan, Rabu (12/4) mengatakan, tugas FKDM dan FPK menjaring, menampung, mengkoordinasikan dan mengomunikasikan data dan informasi dari masyarakat mengenai potensi ancaman keamanan di masyarakat. Plt Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Pemerintah Kabupaten Mojokerto, Susantoso, menekankan, hadirnya FPK diharapkan mampu menumbuhkem-

bangkan keharmonisan. Termasuk saling pengertian, saling menghargai, saling menghormati dan saling mempercayai di antara anggota masyarakat agar tercipta ketentraman dan ketertiban di masyarakat. Ketua FKDM Kabupaten Mojokerto, Wafa Aza Gurinto, mengatakan perbedaan suku, ras maupun agama bukan penghalang, justru menjadi pemersatu bangsa. “Sejarah berdirinya bangsa ini tidak didasarkan pada suku, ras maupun agama, melainkan tujuan dan cita-cita yang sama,” tutur Wafa. Sementara jumlah 101 orang pengurus itu terdiri dari Dewan Penasehat FKDM 23 orang, anggota FKDM Kabupaten dan Kecamatan 41 orang, Dewan Pembina FPK 20 orang dan anggota FPK 17 orang. (gie/adv)

FOTO: BMPRAYOGI

PENGUKUHAN : Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi dalam acara pengukuhan pengurus Forum Pembauran Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Mojokerto periode 2016-2020.

KEDIRI - NGANJUK

41 orang warga yang diizinkan kembali menempati rumahnya sendiri. Mereka membawa kembali barang-barangnya yang ada di pengungsian seperti kasur, karpet, baju maupun perabotan rumah tangga lainnya. Sementara aparat gabungan TNI, Polri bersama

pemerintah desa memberikan bahan makanan kepada warga untuk konsumsi beberapa hari kedepan. Kepala Desa Surat Edi Susanto mengatakan, pihaknya telah meninjau lokasi longsor dan berkordinasi dengan tim BPBD. “Saat ini sudah dinyatakan aman. Kami tel-

PERWAKILAN

FOTO: BM/IBAD

RESMIKAN : Mas Abu saat memberikan sambutan dalam peringatan Isro’ Mikroj

kaikan dengan peresmian Mushola Al - Ittihad Kelurahan Manisrenggo ini merupakan momen yang tepat, karena Isra

MOJOKERTO(BM) – Seorang guru honorer SMK di Kecamatan Jatirejo, Mojokerto mendapat perlakuan kekerasan. Penganiayaan itu dialami Dewi Fatmawati (47). Pelakunya Alimudin atau Ali (50) asal Desa Sawo, Kecamatan Kutorejo. Kasubbag Humas Polres Mojokerto, AKP Sutarto mengatakan, Ali merupakan mantan suami Dewi. Keduanya tak lagi tinggal serumah, tapi masih satu kampung di Dusun Mojoranu, Desa Sawo. Dewi hidup mandiri dengan penghasilannya sebagai guru honorer di sebuah SMK di Kecamatan Jatirejo. Meski telah berpisah, ternyata Ali masih memendam perasaan terhadap korban. Pelaku terbakar cemburu saat tahu Dewi bersama pria lain. Puncaknya, Kamis (13/4) sekitar pukul 16.00 WIB, dalam kondisi emosi, pelaku mendatangi rumah korban. “Pelaku memukul korban menggunakan seperangkat lampu yang berisikan kayu dan seng sebanyak lima kali ke arah muka korban,” kata Sutarto kepada wartawan. Pukulan bertubi-tubi itu, lanjut Sutarto, berhasil ditangkis korban menggunakan tangan kanan. Namun, pecahan lampu melukai pelipis kanan korban. “Korban mengalami luka robek pada pelipis mata sebelah kanan dan memar-memar di lengan kanan,” terangnya.Usai mendapatkan perawatan medis, korban melaporkan mantan suaminya itu ke Polsek Kutorejo. Petugas lantas bergerak cepat menangkap Ali. “Pelaku dijerat dengan Pasal 351 ayat (1) KUHP tentang Penganiayaan, ancaman hukumannya tiga tahun penjara,” tandas Sutarto. (gie/dra)

Sakit Tak Sembuh, Nekat Gantung Diri MOJOKERTO(BM)–Warga Dusun,Desa Jotangan, Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto dibuat gempar. Ini setelah ada kabar Witono (55) warga dusun setempat ditemukan tak bernyawa di dapur rumahnya, dalam kondisi gantung diri, Minggu (16/4). Enis anak gadis Witono adalah saksi pertama yang mengetahui ayahnya sudah tak bernyawa sekitar pukul 05.00 WIB. Ia melihat leher ayahnya menggantung pada tambang plastik biru yang terikat di kerangka atap dapur dengan memakai kaus biru dongker dan celana pendek abu-abu. Saat itu Enis baru bangun tidur hendak buang air kecil ke kamar mandi. “Keluarga korban langsung melapor ke Kepala Desa setempat yang diteruskan ke Polsek Mojosari,”kata Kasubbag Humas Polres Mojokerto, AKP Sutarto kepada wartawan. Tiba di rumah korban, petugas melakukan olah TKP dan memintai keterangan para saksi. Selain itu, dibantu petugas medis, polisi melakukan pemeriksaan luar terhadap jasad Witono. Hasilnya, lanjut Sutarto, tak ditemukan bekas penganiayaan pada jasad Witono. Satu-satunya luka ditemukan pada leher korban berupa bekas jeratan tambang plastik. Selain itu, ditemukan bercak air mani di sekitar kemaluan korban yang menjadi ciri khas orang gantung diri. “Dari keterangan keluarga, korban mengakhiri hidupnya dikarenakan punya riwayat sakit mata yang sudah lama tidak sembuh-sembuh,” tandasnya. Karena tak ditemukan bekas penganiayaan, tambah Sutarto, polisi menyerahkan jenazah Witono ke pihak keluarga untuk dimakamkan.(gie/dra)

www.beritametro.co.id

ah meninjau lokasi dengan mempertimbangkan adanya kemungkinan terjadi longsor susulan maupun pergeseran tanah bilamana terhjadi hujan lebat,” ujar Edi Susanto, Sebelumnya, puluhan warga diungsikan ke Balai Desa setempat, karena rumahnya tertimbun tanah

longsor. Bukit setinggi 100 meter di belakang rumah warga longsor setelah terjadi hujan deras selama siang hingga sore hari. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, tetapi 6 rumah dinyatakan rusak berat, sementara 7 diantaranya berada di zona berbahaya.(bad/dra)

Mas Abu Ingatkan Anak-anak untuk Mengaji

KEDIRI(BM)-Anak-anak di Kelurahan Manisrenggo keshalehan sosialnya harus tetap dijaga, jadi anak yang sholeh dan sholehah untuk para orang tua mohon putraputrinya digandeng ke masjid atau mushola untuk belajar mengaji,” ujar Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar dalam peringatan Isra Mi’raj sekaligus peresmian Mushola di Kelurahan Manisrenggo Kota Kediri. Isra Mi’raj merupakan peristiwa penting bagi sejarah umat Islam di dunia. Peringatan yang dilaksanakan setiap 27 rajab ini, diperingati oleh seluruh umat muslim di seluruh dunia, salah satunya adalah Mushola Al - Ittihad Kelurahan Manisrenggo Kota Kediri, Selasa (3/5) pekan lalu. Peringatan Isra Miraj dirang-

Guru Honorer SMK Dianiaya

berita metro

Dinyatakan Aman, Pengungsi Korban Longsor Dipulangkan KEDIRI(BM)-Para pengungsi tanah longsor di balai Desa Surat, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri akhirnya dipulangkan ke rumahnya masing-masing. Setelah seminggu lamanya mereka menempati pengungsian dan kini BPBD setempat menyatakan lokasi longsor telah aman. Ada

KILAS

Mi’raj untuk mengajak umat Islam lebih meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT serta meningkatkan kuali-

tas ibadah. Nampak Lurah Manisrenggo, tokoh agama, organisasi kelurahan dan seluruh warga Kelurahan Manisrenggo. Mas Abu sapaan akrab Walikota Kediri mengatakan untuk meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah, salah satunya dengan meramaikan masjid atau mushola. Diresmikan mushola Ittihad ini merupakan bagian penting selain digunakan untuk shalat berjamaah, melaksanakan kegiatan positif keagaaman lainnya dan mengaji. “Budaya mengaji khususnya untuk anak-anak pada jaman sekarang semakin berkurang, hal itu dikarenakan pergaulan dan pengaruh teknologi informasi yang semakin maju jadi anak-anak lebih sering main handphone daripada belajar

mengaji,”ujarnya. Walikota Kediri dalam sambutannya berharap kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Kelurahan Manisrenggo, agar anak-anaknya dibekali dengan ilmu agama yang kuat maka ketika bertindak akan lebih berhati-hati. “Anakanak harus dibekali iman dan taqwa yang kuat, jika tidak dibekali dengan itu tidak artinya dan kasihan sama anakanak kita yang saat ini bersaing dengan anak-anak di negara ASEAN,”kata Mas Abu. Selain meresmikan Mushola Al-Ittihad Walikota Kediri juga meresmikan gedung serba guna Kelurahan Manisrenggo, Gedung TK Dharmawanita dan Gedung PAUD Assyifa Jaya Kelurahan Manisrenggo Kota Kediri.(adv/bad)

KILAS

Refleksi Pendidikan di Kota Kediri KEDIRI(BM)- Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar memaparkan kebijakan dan capaian bidang pendidikan dalam acara Refleksi Tiga Tahun Kepemimpinan Kepala Daerah Kota Kediri di bidang Pendidikan. Menurut walikota berusia 37 tahun ini, untuk meningkatkan kualitas pendidikan, Pemkot Kediri telah mensinkronkan kebijakan Walikota Kediri dengan misi pendidikan yang terangkum dalam Aksi 9 Bidang Pendidikan. Walikota yang akrab disapa mas Abu ini menjelaskan Aksi 9 bidang pendidikan yang pertama adalah program gratis wajib belajar 12 tahun dan bebas biaya daftar ulang. “Saya tekankan untuk semua sekolah di Kota Kediri tidak ada biaya daftar ulang, karena sudah ditanggung APBD. Jadi uang nya bisa disimpan. Nantinya digunakan saat anaknya melanjutkan ke perguruan tinggi,” ujarnya. Selanjutnya, ada program Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) dan ketiga program standarisasi pendidikan pelayanan sekolah negeri. Mas Abu menjelaskan ada program beasiswa perguruan tinggi bagi mahasiswa berprestasi dari kalangan tidak mampu. “Kami menyiapkan 1500 kuota bagi pemohon beasiswa. Syaratnya minimal IPK nya harus 3,00,” ungkapnya. Selain itu adapula penambahan insentif bagi guru negeri. Serta adapula penambahan insentif bagi guru swasta, madrasah, pondok pesantren TPQ ataupun TPA. “Dari tahun ke tahun sudah kita naikkan. Karena mereka lah yang mendidik anak-anak kita selain pendidikan formal di sekolah,” ungkapnya.Tidak hanya berhenti disitu, lanjut Mas Abu, Pemkot Kediri juga memiliki program optimalisasi Bantuan Operasional Sekolah (BOS) buku bagi negeri dan swasta. Serta percepatan sertifikasi guru tanpa pungutan dan potongan. Walikota berlatar belakang pengusaha ini menuturkan program pendidikan non formal dan informal. “Kita berikan insentif sebesar Rp 300 ribu per bulan bagi pembina PAUD. Selain itu kita juga merelokasi 14 gedung PAUD,” jelasnya. (Roj/dra)

FOTO: BMROJ

JELASKAN : Wailkota Kediri saat memberikan penjelasan terkait kebijakan dan capaian bidang pendidikan

BIRO MOJOKERTO - JOMBANG: Prayogi BIRO KEDIRI - NGANJUK: Ibad, M Siroj, Kamto


MALANG RAYA 05

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Peradi Malang, Lakukan PKPA Angkatan Pertama

MALANG(BM) – Dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Malang memberikan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) angkatan 1 tahun 2017, kepada calon Advokat dibawah naunganya, Minggu (16/4) di Hotel Pelangi. Ketua Dewan Pimpinan Nasional Peradi, DR. Luhut MP Pangaribuhan, SH LL.M mengatakan, untuk menjadi seorang Advokat, ada tahapan yang harus dilalui dan sudah diatur dalam Undang Undang nomor 18 tahun 2003.”PKPA merupakan tahapan yang harus dijalani, sehingga bisa melahirkan advokat handal yang berkualitas. Tahapan lain adalah Ujian Profesi Advokat (UPA), magang selama 2 tahun, diangkat dan disumpah oleh Pengadilan Tinggi setempat,” tuturnya, Ia melanjutkan, pihak yang bisa dan berwenang untuk melakukan PKPA adalah organisasi profesi. Semua dimaksudkan supaya Advokat bisa mempunyai kemampuan yang kuat dan mempunyai kemahiran dalam menolong orang yang mempunyai permasalahan hukum. “Pelaksanaan tahapan sesuai dengan UU Advokat nomo 18 Tahun 2003. Ini rutin dilaksana-

FOTO BM/KHOLIL

BUKA : Ketua Dewan Nasional Peradi,Luhut Pangaribuan saat memukul gong pertanda dimulainya pendidikan khusus advokasi

kan. Selain itu, juga memberikan wawasan tentang advokat dan tantangannya. Saat ini peminat advokat melonjak seketika dengan jumlah yang banyak. Kalau nanti pendidikannya lemah atau asalasalan, maka akan menjadi advokat yang tidak baik, bahkan merugikan masyarakat. Disini advokat dilihat dari kualitasnya bukan kuantitasnya yakni handal dan profesional,” lanjut Luhut. Sementara, Yayan Riyanto SH

MH, ketua DPC Peradi Malang mengatakan bahwa salah satu syarat menjadi advokat harus terlebih dahulu mengikuti PKPA. “Ada 50 peserta PKPA yang diselengarakan DPC Peradi Malang. Ini adalah salah satu syarat untuk menjadi advokat. Beberapa materi adalah bagaimana peserta diajari menjadi advokat yang benar. Pemateri 99 persen dari praktisi yang jam kerjanya sudah 15 tahun praktek,”tandasnya.(lil/dra)

Lantas Batu Terapkan E-Tilang

BATU(BM)- Satlantas Polres Batu telah memberlakukan e-tilangatau tilang elektronik. Masyarakat bisa membayar denda tilang di bank yang ditunjuk dan akan lebih memudahkan tanpa harus datang ke kantor pengadilan. Penggunaan e-tilang ini, untuk untuk menindaklanjuti instruksi Kapolri dalam reformasi birokrasi. Karena saat ini dengan penerapan etilang, masyarakat tidak lagi harus mendatangi kantor pengadilan untuk

FOTO BM/IST

TERAPKAN : Satlantas Batu mulai menerapkan e-tilang sebagai tidak lanjut instruksi Kapolri

membayar denda tilang. Namun hanya membayar ke bank yang ditunjuk. Setelah itu bukti pem-

bayaran tilang untuk mengambil STNK. Me n u r u t A K P A r i Galang Satlantas Polres

Batu, meski sudah berjalan, namun Satlantas Polres Batu masih melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Malang Kota dan Pengadilan Malang. Kasatlantas Polres Batu ini juga mengatakan, jika sudah membayar di bank, jika sisa uang akan dikembalikan kepada yang bersangkutan. Meski e-tilang memudahkan masyarakat, namun Satlantas Polres Batu tetap mengimbau agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas.(atu/dra)

berita metro

PASURUAN - PROBOLINGGO

www.beritametro.co.id

Ketua PBNU : Umat Islam Jangan Suka Mengejek PASURUAN(BM)– Ketua PBNU KH Said Aqil Siradj mengajak semua warga nahdhiyin untuk tidak terpancing aksi-aksi umat islam yang sifatnya anarkis dan radikal. Menurutnya, Islam adalah agama yang mengajarkan akan kelembutan, seperti apa yang telah dilakukan oleh Nabi Besar Muhammad SAW dalam kesehariannya. “Islam pastinya bukan teroris, bukan sarkatis (mengejek, red) apalagi sampai anarkis. Kalau ada orang yang sukanya merusak fasilitas umum, apalagi dengan ditambahi kata-kata yang kotor, maka orang itu bukan islam. Islam itu indah dan santun, menyejukkan untuk semua orang, ” pesan KH. Said Agil Siradj saat di acara Istighosah Kubro Harlah NU ke – 94 di Sentra UKM Pogar Bangil, Sabtu (15/4). Ketua PBNU ini mengajak umat Muslim lebih memperbanyak amalan

FOTO BM/IST

HADIRI : Ketua PBNU KH Said Aqil Siradj dan Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf sat menghadiri Istighosah Kubro Harlah NU ke – 94 di Sentra UKM Pogar Bangil

ibadah serta meramaikan Masjid dan surau dengan siar Islam.“Saya minta kepada semua umat islam untuk kita perbanyak amal ibadah kepada Allah SWT dan rosulnya, kita ramaikan masjid dan surau, kita santuni anak

yatim di sekitar kita. Pada intinya, kita lakukan hal sederhana yang luput dari tangan kita, itu saja,”ujarnya. Selain dihadiri Ketua Umum Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU), KH Said Aqil Siradj, puncak

Harlah NU yang digelar oleh PCNU Bangil dihadir pula sejumlah tokoh seperti Ketua DPRD Propinsi Jawa Timur, Abdul Halim Iskandar, Bupati Pasuruan, HM Irsyad Yusuf, Ketua Muslimat Cabang NU Bangil yang juga sekaligus anggota DPRD Jatim, Anisah Sakur, Ketua PCNU Bangil, KH Najib Syafi’I, Rois Surya PCNU Bangil, KH Musonnef, Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Sudiono Fauzan, Kapolres Pasuruan, AKBP Muhammad Aldian, serta para alim ulama terkemuka lainnya. “Alhamdulillah diluar ekspektasi kami yang awalnya hanya sekitar 1000 orang, tapi ini membludak sampai 15 ribu umat muslim yang hadir. Maka itu saya sangat berterima kasih untuk seluruh yang datang dalam acara ini,” kata Saad Muafi, Ketua Panitia Harlah PCNU Bangil.(pas/dra)

Ajak Warga Gemar Makan Ikan, Gelar Lomba Mancing PROBOLINGGO (BM) – Ribuan warga mengikuti lomba mancing lele di sungai Pondok Hati Dusun Toroyan, Desa Rangkang Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo. Mereka berlomba, untuk mendapatkan maskot ikan lele jumbo seberat 7 kg. Lomba mancing itu, sebagai magnet untuk warga, agar warga gemar makan ikan. Sebab, di tujuh kecamatan di kawasan pantai utara, sudah biasa memakan ikan. Namun, di 17 kecamatan yaitu di dataran tinggi, masih minim untuk makan ikan. Sehingga, untuk gemar memakan ikan tersebut, Dinas Perikanan Kabupaten Probolinggo langsung menurunkan 8 kuintal ikan lele dan gurami di sepanjang sungai Dusun Toroyan. “Lele yang disebar di sungai ukuran gak umum, ada yang 7-8 kg. Itu maskot

PERWAKILAN

lele,” kata Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Probolinggo Dedy Isfandi, Minggu (16/4) kemarin. Sebab, target pemda sendiri, 21 kg per tahunnya untuk satu orang warga, untuk mengkonsumsi makan ikan.”Konsumsi ikan warga Kabupaten Probolinggo 21/kg per kapita per tahun. Padahal target nasional 36 kg/tahun,” katanya. Ikan lele, kata Dedy biasanya per bulan puluhan ton dari ratusan pembudidaya binaan Dinas Perikanan. “Kita ada binaan juga, yang sekiranya bisa kita kembangkan,”jelasnya. Banyaknya binaan kelompok budidaya lele itu, sehingga Kabupaten Probolinggo dapat menerima pesanan ikan lele dari daerah luar. “Ya Alhamdulillah, Kabupaten Probolinggo mampu mengirimkan lele ke daerah lain,”pungkasnya. (sip/dra)

FOTO BM/SAIFULLAH

MANCING : Ribuan warga sedang memburu ikan lele yang disebar oleh Dinas Perikanan

KILAS

Dianggap Sarang Maksiat, Kali Bokong Segera Ditutup PROBOLINGGO (BM) - Mustasyar NU Kota Kraksaan menegaskan, supaya kaum prempuan yang berada di sepanjang sungai Kali Bokong dari Kecamatan Maron hingga Kecamatan Banyuanyar, tidak dijadikan tempat mandi oleh warga sekitar, utamanya kaum perempuan. Sebab, hal itu mengundang maksiat, kalau kaum perempuan mandi dialam terbuka, apalagi di pinggir jalan.“Bagi warga sekitar, yang terbiasa mandi di kali Bokong, segera dihindari. Ini utamanya kaum perempuan. Bila mandi kelihatan semua aurotnya, bisa-bisa hukumnya haram,”kata KH Hasan Aminuddin. Anggota Komisi VIII DPR RI ini juga menjelaskan, ketika itu mendapat masukan dari salah satu teman politiknya dari Jember. Dia berceritra, kalau mereka sedang asyik melewati kali bokong, sehingga nyaris terjadi peristiwa tabrakan mobil yang ditumpanginya.“Pak Kyai Hasan, kami hampir tabrakan di jalan sepanjang Kali Bokong. Sebenarnya FOTO BM/SAIFULLAH KH Hasan Aminuddin kami yang salah, karena terlena melihat cewek mandi di sepanjang sungai itu,”tiru Hasan Aminuddin. Selain itu, Kepala Kejaksaan (Kajari) Kraksaan yang baru, Nadda Lubis SH, Mh, juga pernah cerita tentang pengalaman melihat orang mandi di Kali Bokong. Kajari menyindir, kalau masyarakat di sekitar Kali Bokong itu terlihat jorok, ketimbang mandinya orang turis di pantai kuta Bali.“Tolong mulai sekarang jauhi mandi di sungai.”tegas Hasan Aminuddin Suami dari Bupati Probolinggo Hj P Tantriana Sari ini berjanji, dalam waktu dekat pasukan banser akan diberi tugas untuk mengawasi serta menjaga Kali Bokong, supaya tidak di jadikan tempat mandi lagi. “Secepatnya, Banser akan kita turunkan,”pungkasnya.(sip/dra)

MALANG RAYA: M. KHOLIL PASURUAN - PROBOLINGGO: Saifullah


06 M E T R O S P O R T

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

KILAS

Essen – Cole Masih Adaptasi

BM/HARUN EFFENDY

BEBAS BIAYA: PSSI Jatim membuat terobosan dengan membebaskan biaya pendaftaran liga 3, U17 dan U15 yang disampaikan pada acara Sosialisasi, pekan lalu

Bebaskan Biaya Pendaftaran Liga

PSSI Jatim Bikin Terobosan

SURABAYA (BM) – Kebijakan strategis membebaskan biaya pendaftaran Liga 3, U17 dan U15 dikeluarkan oleh ketua PSSI Jatim terpilih, Achmad Riyadh UB, SH, Msi, padaWorkshop dan Sosialisasi Kompetisi Liga 3, U17 dan U15 tahun 2017 di Quest Hotel, Jln Ronggolawe, Kamis (13/4) lalu. Selain itu kepada 38 Askot/ Askab di Jatim diharapkan memiliki klub sendiri sebagai perwujudan prestasi asosiasi.“Kalau ada klub baru yang mendaftar maka biaya disesuaikan ketentuan PSSI Pusat. Kalau tidak ada, ya gratis,” katanya saat membuka acara. “Potensi di Jatim itu sangat banyak, tinggal bagaimana kita yang mengelolanya. Percuma jika organisasinya bagus, keuangannya bagus, kalau prestasinya tidak ada, maka bisa dianggap gagal,” tegasnya.

Sebelumnya kompetisi ada biaya pendaftaran yang nominalnya mencapai puluhan juta. Namun Riyadh memiliki tujuan tersendiri dengan membebaskan biaya pendaftaran. “Biar bertambah lagi orang yang stress (karena mengurus bola),” kelakarnya disambut hadirin. Sementara itu, ketua Komite Kompetisi, Cholid Ghoromah menegaskan pentingnya menciptakan iklim sepak bola Jatim baru yang lebih baik. “Jatim barometer Asprov yang lain. PSSI akan maju, hebat, kalau kompetisi di daerah maju, fairplay,” papar anggota Exco ini. Cholid meminta komitmen kalau tidak ada lagi rekayasa pertandingan, siapa yang naik, siapa yang turun.“Kalah ya kalah. Menang ya menang. Sebab yang penting bisakah kita sumbangkan pemain yang paling hebat

PENGURUS SEMENTARA YANG DISEBUT SAAT SOSIALISASI: Bidang Kompetisi: Muhammad Djaya Edy Muslim Ali Mustofa Komisi Wasit: Purwanto Agus Haryono Romadhon

ke kepentingan nasional,” sambungnya. Menurut ketua Komite Pembinaan Usia Muda, M. Farid bahwa saat ini kita sepakat soal fairplay. Dirinya menyampaikan kalau program PSSI Pusat kini menitikberatkan pada usia muda sebagai bentuk regenerasi. “Saya akan berusaha membina Askot/ Askab hingga SSB dibawahnya,”

tuturnya. Sambung Sekretaris Asprov, Amir Burhanuddin, kalau kompetisi usia muda menjadi hal baru, karena belum dilaksanakan federasi sebelumnya. Dirinya mengatakan acara kali ini digelar untuk menginformasikan terkait persyaratan dan format pertandingan yang akan diberikan pada calon peserta. “Persyaratannya adalah bagi klub yang 2-3 kali tidak mengikuti kompetisi akan mendapatkan konsekuensi,” ujar Amir Burhanudin. Liga 3 sendiri menjadi salah satu wadah pembinaan usia muda. Dalam persyaratan mewajibkan setiap klub menggunakan pemain U-23 dan dapat memakai lima pemain U-30. Kick off laga pembuka dijadwalkan 3 Mei dengan satu pertandingan saja, sementara pertandingan seren-

tak digelar 10 Mei mendatang. Untuk Liga Remaja U-17 kick off pada tanggal 21 Mei. Dan untuk Turnamen U-15, jadwal kick off tergantung pada Askab/ Askot daerah masing-masing. Juara U-15 di Askab/ Askot melanjutkan ke regional provinsi hingga putaran nasional. Serta bagi juara nasional akan didelegasikan PSSI ke kejuaraan tingkat Asia. Pendaftaran Liga 3 dibuka, Jumat (14/4) hingga 20 April. Kemudian di sela sosialisasi juga diumumkan beberapa pengurus PSSI Jatim 2017-2021 hasil rapat Exco sebelum acara. Dan terakhir undangan diajak mengunjungi kantor PSSI Jatim yang baru di Jln Ketampon, 200 meter dari lokasi sosialisasi. Terpisah, Wakil Ketua Asprov DrWardi dan Exco Rita berhalangan hadir pada acara sosialisasi tersebut. (har/nii)

Pebalap Indonesia Kibarkan Merah Putih di Thailand

JAKARTA (BM)- Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM), Gerry Salim dan Rheza Danica Ahrens, menuntaskan aksinya di seri kedua ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) dengan mempersembahkan tiga kali pengibaran bendera Merah Putih di Chang International Circuit, Buriram, Thailand. Keterangan tertulis AHM, Minggu, menyebutkan di kelas AP250, Gerry Salim berjaya mengibarkan bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya dari podium tertinggi pada balapan pertama, sementara Rheza Danica Ahrens mempersembahkan podium ketiga pada balapan pertama dan podium kedua pada balapan kedua. Pada balapan pertama kelas AP250 yang diselenggarakan Sabtu (14/4), Gerry memulai balapan dari posisi kedua. Setelah lampu

BM/ISTIMEWA

Pebalap Indonesia kibarkan sang merah putih dalam ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) di Chang International Circuit, Buriram, Thailand.

start berwarna hijau, arek Surabaya ini langsung memacu Honda CBR250RR tunggangannya untuk mengamankan posisi terdepan. Sepanjang jalannya balapan, persaingan sengit antara 4 pebalap rombongan depan sangat

terasa. Overtake di hampir setiap tikungan selalu terjadi. Hingga lap terakhir, Gerry terus mendapatkan perlawanan dari pebalap tuan rumah Thailand. Namun usaha keras Gerry pun berbuah manis. Lagu kebangsaan Indonesia

Raya berkumandang seiring pencapaiannya di podium tertinggi dengan raihan catatan waktu tercepat 1:54.413. Sayangnya kesuksesan Gerry ini tidak dapat diulang pada balapan kedua (15/4) karena ada kendala teknis pada motornya sesaat sebelum balapan dimulai, sehingga dia tidak bisa mengikuti jalannya balapan. Kendati demikian, dominasi 3 podium tertinggi yang dipersembahkan Gerry sejak seri perdana di Johor menempatkan Gerry di posisi pertama klasemen sementara dengan nilai poin 75. Pebalap binaan AHM yang turun di kelas yang sama, Rheza Danica Ahrens juga berhasil menorehkan hasil gemilang. Rheza yang yang start di posisi ke empat, pada balap pertama berhasil meraih podium ketiga meski harus berjibaku hingga garis finish

bersaing dengan pebalap asal Jepang yang terus menempelnya. Sementara itu pada balapan kedua, Rheza kembali dapat masuk di rombongan terdepan bersaing dengan pebalap asal Jepang dan Thailand. Meski pada lap ke 5 Rheza sempat berada di posisi 3, namun dirinya terus memperbaiki waktu dan berhasil finish di podium kedua dengan catatan waktu terbaik 1:53.868. Bendera Merah Putih kembali berkibar di race 2 ARRC Buriram. Rheza pun berhasil menempati posisi ke empat klasemen sementara dengan total poin 60. “Saya puas dengan hasil dua balapan di seri ARRC Buriram ini. Meskipun saya merasakan persaingan sengit sejak awal hingga akhir balapan, saya dapat mempersembahkan dua kali pengibaran Merah Putih dari podium ketiga dan podium kedua,” ujar Rheza.(ung/ant/nii)

BANDUNG (BM) - Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurjaman terus memantau kondisi fisik dua mega bintang mereka Michael Essien dan Carlton Cole yang bermain tidak cukup prima saat melawan Arema FC, Sabtu kemarin. “Dia (Essien) memberikan sentuhan yang magis (saat melawan Arema) tapi tidak ditunjang dengan kondisi prima. Masih jadi kendala fisik, Cole juga sama terkendala kondisi fisik,” ujar Djadjang di Bandung, Minggu. Djanur sapaan akrabnya menuturkan, kondisi cuaca menjadi salah satu faktor yang menghambat perkembangan fisik dua bintangnya. Menurutnya, kedua pemain tersebut masih harus beradaptasi dengan iklim tropis di Indonesia. “Penampilan Essien cukup bagus pertandingan pertama di cuaca tropis. Tapi masih harus beradaptasi, biasanya mereka bermain di suhu dingin di Eropa,” kata dia. Pada pertandingan pertama laga pembuka Go-Jek Traveloka Liga 1 melawan Arema, Persib menurunkan Essien di babak pertama dan Cole di babak kedua. Dua pemain yang pernah merumput di liga Inggris ini, belum memberikan kontribusi maksimal bagi lini tengah dan serang Persib. Djanur berharap, pada pertandingan selanjutnya melawan PS TNI di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, kedua pemain tersebut menunjukan progres yang baik terkait kondisi fisiknya. “Banyk pertimbangan, kita akan berlaga di Bogor, pasti kendala buat mereka, tapi mudah-mudahanan kondisi mereka baik. Kita kasih kesempatan,” kata Djanur. (sep/ant/nii)

Persija Gunduli Persiba 2-0 MALANG (BM) - Dominasi permainan Persija Jakarta pada laga perdana Liga 1 2017 yang digelar di Stadion Gajayana Malang membuahkan poin sempurna setelah menaklukkan tuan rumah Persiba Balikapapan 2-0, Minggu. Meski bertindak sebagai tim tamu, Persija justru bermain dominan. Sejumlah peluang pun tercipta selama 45 menit babak pertama. Hanya saja, peluang-peluang emas itu belum mampu membobol gawang Persiba yang dikawal Dedi haryanto dan membuahkan gol. Namun demikian, Persiba bukan tanpa peluang sama sekali. Anak asuh Timo Schuenemann itu juga membuka sejumlah peluang emas, namun penyelesaian akhir yang tidak sempurna mengandaskan peluang-peluang emas itu menjebol gawang Persija yang dikawal Andrytani. Bahkan, hingga 45 babak pertama usai, skor masih tetap 0-0. Memasuki babak kedua, baik Persija maupun Persiba tampil semakin baik dengan serangan-serangan yang mereka peragakan. Hanya saja, Dewi Fortuna lebih berpihak pada Persija. Hasilnya, Tim Macan Kemayoran membuka keunggulan melalui gol yang dicetak Luis Junior pada menit ke-55. Penyerang asal Brasil itu mencetak gol pertama untuk Persija setelah memanfaatkan umpan matang dari kapten tim, Ismed Sofyan. Skor pun berubah 1-0. Usai menjebol gawang Dedi Haryanto, para pemain Persija tetap tampil menekan tanpa mengendorkan serangan. Serangan demi serangan Persija akhirnya membuahkan gol kedua melalui kaki Rudi Widodo pada menit ke-72 yang memanfaatkan bola rebound dari tembakan Junior dan skor menjadi 2-0. Persiba mencoba mengejar ketertinggalannya dengan meningkatkan tensi serangannya, namun peluang emas menjelang berakhir babak kedua itu menjadi sia-sia karena tembakan keras Heri Susanto masih mampu diblok Andritany Ardhiyasa. Kemenangan 2-0 Persija itu bertahan hingga berakhirnya pertandingan. Anak asuh Stefano Cugurra Teco itu mampu mengemas tiga poin dan berada di puncak klasemen sementara Liga 1. (end/ant/nii)

Kejuaraan Nasional Sepatu Roda Piala Walikota Malang VIII

Ajang Adu Prestasi, Klub Kairos Semarang Raih Juara Umum MALANG (BM) – Usai sudah gelaran Kejuaraan Sepatu Roda Nasional Antar Klub PialaWalikota MalangVIII yang menjadi agenda rutin tahunan Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Olahraga sepatu Roda (Porserosi) Kota Malang. Gelar kompetisi yang sekaligus giat Dies Natalis Politeknik Negeri (Polinema) Malang di lintasan Jalan Kertanegara Kota Malang itu berakhir Minggu (16/4). Tampil sebagai juara umum pada Kejuaraan ini adalah Klub Kahuripan Roller Sport (Kairos) Semarang dengan perolehan 11 emas, 9 perak dan 10 perunggu. Sementara urutan kedua (runner up) diraih Klub Surabaya Skate Center (SSC) asal Kota Surabaya dengan perolehan medali 9 emas,7 perak dan 3 perunggu. Sedangkan di tempat ketiga direbut Klub Malang Inline Skate (MILS) asal Kota Malang. Kejuaraanyangmemperebutkan174 medali di 58 mata lomba itu diikuti 473 atlet dari 38 Klub di seluruh Indonesia. Denganbegitu,kejuaraankaliinimerupakankejuaraanyangpalingbanyakdiikuti atlet peserta dari kejuaraan sebelumnya yang digelar Porserosi Kota Malang. Ketua Umun Persatuan Sepatu Roda

Indonesia (Perserosi) Kota Malang, Dr Ir Tundung Subali Patma, MT, mengungkapkan,dibandingkantahunlalu,jumlah klub yang ikut kali ini jauh lebih banyak. Begitu pula dengan total atlet yang mencapai 473 orang. “Dibandingkan dengan tahun lalu yang hanya diikuti 345 atlet dari 17 klub di Indonesia. Peningkatannya sangat siginifikan, begitu pula dengan jumlah pesertanya jauh lebih banyak,” kata TundungSubaliPatma,Minggukemarin. DirekturPoliteknikNegeri(Polinema) MalanginimengakubanggadengankesuksesanyangdiraihKlub-klubbesaryang selama ini berjaya di kancah nasional. Terlebih lagi dengan keberhasilan salah satu Klub binaan Porserosi Kota Malang yang berhasil meraih peringkat ketiga yaitu Klub MILS. “Dari awal saya berharap atlet Kota Malang menjadi juara umum, Alhamdulillah harapan itu tercapai walaupun hanya menempati urutan ketiga,” ungkapnya. Sementaraitu,KetuaHarianPorserosi Kota Malang, Ir.Heriyanto Budiono Sumardi, MM, menyebut bahwa kesuksesan gelar kejuaraan ini merupakan kerja keras semua pihak. Pria yang juga menjabat Ketua pelaksana Kejuaraan

BM/CHOLIL

Walikota Malang, HM.Anton, saat mengibarkan bendera start di hari pertama lomba didampingi Ketua Umum Porserosi Kota Malang, Dr Ir Tundung Subali Patma, MT. Sedang Ketua Hharian Porserosi Kota Malang, Ir.Heriyanto Budiono Sumardi, MM, foto bersama para juara Klub Kairos, SSC dan Klub MILS.

NasionalWalikotaCupMalangkedelapan itumengakukagumdenganpeningkatan prestasi atlet sepatu roda kali ini. Makanya, menurut dia, ke depan atlet Kota Malang diharapkan bisa menjadi atlet andalan di kancah nasional. Lebih lanjut, menurut dia, Klub Kairos asal Kota semarang menjadi klub yangberhasilmenjadijuaraumumketiga

kalinya di ajangWalikota Cup Malang ini. “Klub Kairos akan membawa pulang piala bergilir Walikota Malang dan itu sudah menjadi hak miliknya. Sebab klub itusudahtigakalimenjadijuaraumumdi KotaMalangini,”kataHeriyantoBudiono Sumardiusaimengalungkanmedaliserta piala pada ketiga Juara. Ia pun berharap, pada kejuaraan

mendatang, atlet Kota Malang bisa meraih hasil terbaik untuk menjadi juara umum. Sekadar diketahui, hasil akhir KejuaraanNasionalSepatuRodaAntarKlubWalikotaCupMalangkedelapanyangdigelar sejak 15-16 April 2017 di lintasan Jalan Kertanegara Kota Malang, sebagai juara umum berhasil diraih Kairos Semarang,

urutan kedua diraih Klub SSC Surabaya, sedangkan juara tiga berhasil diraih Klub MILS Kota Malang. Sementara di urutan keempat diduduki Klub Silver Indonesia dengan perolehan 3 emas, 4 perak dan 9 peerunggu, sedangkan Klub X-Speed Sidoarjo menduduki peringkat kelima dengan perolehan medali 4 emas 5 perak dan 3 perunnggu. (lil/nii)


OPINI 07

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Perhatikan Nasib Korban Perang

TAJUK

Benahi Iklim Investasi

PRESIDEN RI Joko Widodo (Jokowi), berulang kali menegaskan agar Indonesia lebih membenahi iklim investasi demi kemudahan bisnis dalam meningkatkan jumlah investasi dari negara lain. Penegasan itu disampaikan jauh sebelum kunjungan kenegaraan Raja Arab Saudi ke negara kita beberapa waktu lalu. Kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia memang berbuah investasi. Namun, kekecewaan tak bisa dipungkiri, termasuk dari Presiden Jokowi sendiri. Pasalnya, nilai investasi yang ditanamkan di Indionesia tidaklah terlalu signifikan dibanding modal yang dibenamkan di China. Awalnya, kita semua memang sempat terperangah saat menyikapi kepercayaan Raja Arab Saudi mau menanamkan investasinya di Indonesia. Betapa tidak, modal sebesar Rp 89 triliun di Indonesia yang disebutkan Raja salman, bukanlah angka yang kecil. Akan tetapi, manakala kita mengetahui jumlah investasi di China yang jumlahnya mencapai Rp 870 triliun, sudah tentu nilai investasi yang ditanamkan di Indonesia jauh lebih kecil. Kita –termasuk Presiden Jokowi—memang patut kecewa menghadapi kenyataan itu. Namun, apapun alasannya, investasi di Tiongkok memang jauh lebih besar. Itu harus menjadi instrospeksi kita, koreksi kita, mengapa kita tidak bisa meraih dengan jumlah yang lebih besar atau setidaknya sama dengan modal yang diinvestasikan Arab Saudi di China. Banyak alasan yang mungkin dijadikan sebagai dasar Arab Saudi untuk lebih mempercayakan penanaman modalnya di China dibanding Indonesia. Salah satunya, kemudahan berbisnis dan kepastian hukum bagi investor di tanah air. Di satu sisi, Indonesia memiliki luas dan kekayaan sumber daya alam serta suku-budaya di Indonesia yang jelas-jelas tgidak dimiliki negara lain. Fakta ini, setidaknya bisa dijadikan modal awal untuk menarik penanaman investasi dari negara asing. Tentunya, semua itu akan menjadi lebih signifikan lagi manakala kita bisa memberikan kemudahan dalam hal penanaman modal asing dan jaminan kepastian hukum bagi investor dari luar. Kedatangan Raja Arab Saudi adalah seharunya bisa dijadikan semacam momentum luar biasa untuk menarik investor dari Timur Tengah. Perubahan konstelasi perekonomian global dan kondisi harga minyak mentah dunia yang tidak kunjung membaik membuat negara-negara di Timur Tengah, termasuk Arab Saudi melanglang buana ke Asia untuk mengembangkan misi bisnisnya. Sebuah lembaga riset internasional memprediksi, empat negara akan mencatatkan diri dengan PDB tertinggi pada 2050, yakni China, India, Amerika Serikat, dan Indonesia. Harga minyak dunia yang terus melanda telah berdampak negatif terhadap penerimaan Arab Saudi. Padahal, kontribusi minyak terhadap pendapatan negara selama ini mencapai sekitar 85 persen. Terlepas dari misi lawatan Raja Arab Saudi ke Asia dalam kaitan diversifikasi perekonomian negara tersebut, pertanyaan yang menarik diajukan adalah apa dampak positif terhadap Indonesia? Kunjungan Raja Salman yang memboyong puluhan menteri dan pangeran serta pengusaha di mana total anggota rombongan mencapai 1.500 orang memang sangat menarik. Apakah ini pertanda investasi negara produsen minyak itu bakal meningkat di negeri ini. Harapannya seperti itu, namun pemerintah Indonesia sebagaimana diungkapkan Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) belum tahu persis seberapa besar investasi yang akan masuk dari Arab Saudi untuk waktu-waktu mendatang. Yang pasti, terdapat lima nota kesepahaman (memorandum of understanding/ MOU) yang siap diteken, di antaranya promosi seni dan warisan budaya, peningkatan frekuensi penerbangan dari Arab Saudi ke Indonesia. Untuk sektor minyak dan gas, LBP membeberkan sejumlah kerja sama antara Saudi Aramco dan Pertamina, meliputi upgrading sejumlah kilang minyak. Bagi Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Hipmi) Bahlil Lahadalia, Arab Saudi bisa dijadikan pintu masuk untuk menarik dana-dana tidak terbatas dari Timur Tengah guna membangun infrastruktur di negeri ini. Ekonom Bank Permata, Joshua Pardede, mengungkapkan, besarnya investasi Arab Saudi ke China dilatarbelakangi hubungan saling menguntungkan kedua negara (Arab Saudi dan China). Sebaliknya, timbal balik yang didapat dari investasi Arab Saudi di Indonesia terbilang masih kecil. Pemerintah Arab Saudi tentunya mengharapkan hubungan mutualisme atau saling menguntungkan dalam pertimbangan investasinya. Jika dibandingkan dengan Indonesia, tentu secara mutualisme China lebih menguntungkan. Timbal balik yang diharapkan Arab Saudi dari Negeri Tirai Bambu itu, antara lain kebutuhan sumber energi yang tentunya bisa dipasok dari negara itu. Selain itu, China sebagai konsumen energi terbesar dunia juga punya kepentingan besar untuk berinvestasi ke Arab Saudi. Iklim investasi kita dibandingkan dengan China juga tentunya masih jauh. Itu bisa dilihat dari kemudahan bisnisnya, infrastruktur, perizinan, juga biaya logistiknya. Tapi lebih besarnya investasi ke China bukan berarti Indonesia itu buruk. Saat ini, sudah ada banyak perbaikan dari deregulasi dan debirokratisasi. Ke depannya, juga sangat tergantung dari kita untuk lebih memudahkan bisnis investasi dari negara luar dalam hal perizinan, yang sudah tentunya juga harus didukung kepastian hukum serta infrastruktur memadai dan biaya logistiknya. Budiarie S

Bentrokan Memanas TABLIGH.. Saling dorong tidak dapat dihindarkan setelah bendera serta umbul-umbul yang dibawa HTI diturunkan massa aksi lainnya. Melihat kejadian itu, aparat yang sudah berjagajaga membubarkan dua massa aksi yang berseteru. Bentrokan tersebut terjadi sesaat setelah massa HTI menggelar berunjuk rasa dalam bentuk tabligh akbar di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman. Saat massa HTI akan meninggalkan lokasi unjuk rasa menuju arah Selatan, sekitar pukul 10.50 Wita, tibatiba sejumlah Banser dengan pakaian lorengnya datang mengadang mereka. Mereka menghalau massa HTI yang beberapa di antaranya adalah aktivis FPI, salah satunya panglima FPI Abdurrahman. Alhasil, aktivis HTI mela-

Sambungan Halaman 1 wan dengan mengacungkan bambu bendera dan umbulumbul panji-panji Islam-nya. Bentrokan pun semakin memanas saat rombongan Banser menarik bambu bendera dan umbul-umbul milik HTI. Aparat kepolisian dari Polda Sulsel yang telah bersiaga di lokasi langsung mencoba membubarkan kedua kelompok yang bertikai tersebut. Aparat sempat dibuat kewalahan akibat kedua kelompok massa yang saling ngotot. Setelah komandan-komandan pasukan berteriak lantang menghalau kedua belah pihak dengan menggiring mereka ke arah berlawanan, barulah situasi dapat terkendali. Usai bentrok, kedua kelompok massa kemudian pulang dengan mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian. (nt/udi)

PERANG..

Sambungan Halaman 1

tuk mencegah penyebaran perang dan menghentikan perdagangan senjata,” katanya. Paus Fransiskus berbicara beberapa jam sesudah Korea Utara memperingatkan Amerika Serikat agar mengakhiri “histeria militer” atau menghadapi pembalasan, sementara kelompok kapal induk pesawat Amerika Serikat berlayar ke wilayah itu dan negara komunis tersebut menandai ulang tahun ke-105 kelahiran pendirinya. Keprihatinan meningkat sejak Angkatan Laut Amerika Serikat menembakkan 59 peluru kendali Tomahawk ke lapangan terbang Suriah pada pekan lalu dalam menanggapiserangangasmematikan. Itu memunculkan pertanyaan tentang rencana Presiden Amerika Serikat Donald untuk Korea Utara, yang menguji pelluru kendali dan nuklir, yang mengabaikan hukuman Perserikatan Bangsa-Bangsa

dan sepihak. Perangi Korupsi Paus Fransiskus juga mengecam ledakan bom atas iringan bus sarat penumpang di Suriah, yang menewaskan sedikit-dikitnya 112 orang di luar Aleppo sebagai serangan tercela, dengan memohon Tuhan memberi penyembuhan dan kenyamanan kepada penduduk dalam yang disebutnya “yang tercinta dan pahlawan Suriah”. Saat berbicara pada hari terpenting dalam kalender peribadatan Kristen itu, ia menyerukan perdamaian di Sudan Selatan, Sudan, Somalia, Republik Demokratik Kongo dan Ukraina. Hujan kejutan turun di Roma saat misa berlangsung tapi cepat berlalu, yang memungkinkan Fransiskus berkeliling mengendarai mobil terbuka kepausan sehingga jemaat di kerumunan

belakang dapat melihatnya. Berulang kali selama misa Pekan Suci, Fransiskus memperhatikan nasib korban perang, pengungsi dan pendatang. Pada Jumat Agung, ia berbicara tentang “aib” kemanusiaan menjadi biasa dalam kejadian sehari-hari dengan kota dibom dan pendatang tenggelam. Paus Fransiskus pun meminta 1,3 umat Nasrani sedunia untuk melindungi para imigran dan memerangi korupsi dalam pesan Misa Malam Paskah 2017. “Sungguh memalukan ketika foto kehancuran, penderitaan dan kapal yang tenggelam menjadi hal biasa dalam kehidupan sehari-hari kita,” kata Fransiskus, 80 tahun Pemimpin 1,3 miliar umat Katolik ini juga mengecam serangan tergadap kelompok minoritas Kristendiseluruhdunia,termasukyang terakhir dua bom bunuh diri di dua gerejaKoptikMesiryangmenewaskan sedikitnya 45 orang. “Betapa memalukan ketika darah orang tak berdosa tumpah setiap hari,” ujar

Bapa Suci di gedung yang pernah digunakan untuk menyaksikan pertandingan gladiator tersebut. Seperti dilansir Reuters, Ahad 16 April, pesan itu disampaikan Fransiskus dalam Misa Tengah Malam Paskah, Sabtu waktu setempat di Basilika St. Peter, Vatikan.Dalam misa tersebut, pemimpin tertinggi Tahta Suci Vatikan ini mengutip Injil saat Maria, ibunda Yesus, dan Maria Magdalena, mendatangi makamnya seusai ia disalib. Kesedihan mereka, kata Fransiskus, juga nampak pada wajah perempuan-perempuan masa kini. “Kesedihan itu juga para ibu yang anaknya menjadi korban kemiskinan, eksploitasi dan ketidakadilan,” kata Fransiskus. Kesedihan itu, ujar pria keturunan imigran Italia di Argentina, juga nampak di wajah para imigran yang terusir dari negaranya, jauh dari rumah dan keluarga tercinta. “Wajah penuh duka itu juga muncul dari para korban birokrasi yang korup karena me-

Keluarga Korban Shock

DUA PELAJAR..

Sambungan Halaman 1

Tegaldlimo dan Polhut Perhutan Banyuwangi itu, terletak di belakang rumah milik Pairin. Bekas kandang tersebut beratapkan asbes. Sementara bangunan dibuat permanen dan terdapat dua tempat makan sapi berukuran 2x1,5 meter. Lokasi kandang berada di belakang rumah besar, sekitar 100 meter. Pairin mengaku beruntung saat itu salah satu korban membawa handphone. Saat itu juga, dia menelepon salah satu rekan korban, Fira (19) yang meninggalkan kedua korban di bekas kandang sapi. Dari situlah terungkap jika yang mengajak pesta miras adalah dua oknum anggota

polisi dan polhut Perhutani. “Saya telepon nomor terakhir di HP-nya. Dan cerita jika diajak minum miras sama polisi dan polhut di kebun jeruk. Oknum polisinya bernama San dan Do. Sementara polhutnya Gol dan Kus,” tambahnya. Saat ini, kedua korban masih dirawat intensif di Puskesmas Sumberberas. Keduanya terlihat diinfus dengan kondisi lemas akibat miras oplosan. Keluarga korban dan polisi terlihat berada di puskesmas. Sementara polisi masih melakukan penyelidikan. Kapolsek Tegaldlimo, AKP Heri Purnomo enggan berkomentar banyak terkait dengan

peristiwa tersebut. Pihaknya menyerahkan kasus tersebut ke Propam Polres Banyuwangi. “Sudah ditangani Propam Polres Banyuwangi. Saya tidak bisa berkomentar banyak,” ujarnya saat ditemui di PolsekTegaldlimo. Kapolres dan Kasubang Humas Polres Banyuwangi hingga kini juga belum memberi respons atas kasus ini. Sementara itu, keluarga korban shock dan lemas melihat sang anak tergeletak tak berdaya di ranjang ruang perawatan puskesmas. Mereka menuntut pelaku bertanggung jawab dan diusut tuntas. Siti dan Suroto, orangtua salah satu korban berkali-kali menangis. Mereka dengan sabar

merawat anaknya yang terbaring lemah dan tak berdaya. Sesekali sang ibu mengelap wajah sang anak. Mereka mengaku mendapat kabar anaknya dirawat di puskesmas sekitar pukul 23.00 Wib, Sabtu (15/4). Saat itu dirinya mendapat kabar melalui telepon dari Pairin, pemilik kandang sapi, yang membawa korban ke UGD Puskesmas Sumberberas, Kecamatan Muncar. “Saya kaget mendapat kabar anak saya dirawat di Puskesmas,” kata Siti. Mendengar kabar tersebut, lanjut Siti, dirinya dan suami yang was-was bergegas ke pukesmas, dari rumahnya di Kecamatan Tegaldlimo. “Saya tahu seperti itu lemas karena kaget, katanya

FPI Minta Polisi Usut Tuntas DUA MOBIL..

Sambungan Halaman 1

kondisi jamaahnya usai kejadian tersebut. “Alhamdulillah Habib Rizieq selamat, juga semuanya selamat,” kata Novel. Novel menyesalkan dengan tindakan polisi yang kurang sigap dalam menangani teror. Pasalnya, polisi baru tiba di lokasi satu jam setelah kejadian. FPI, kata dia, masih mendalami peristiwa ini untuk memutuskan apakah perlu atau tidak melaporkan kejadian ini kepada polisi. “Nanti kita pelajari dahulu ini,” katanya. Peristiwa terbakarnya mobil di dekat acara FPI di Cawang juga ramai menjadi pembicaraan para netizen di Twitter sejak Minggu pagi. Foto-foto mobil yang terbakar juga beredar di media sosial tersebut.

Sebelumnya, peristiwa terbakarnya sebuah mobil diinformasikan Polda Metro Jaya melalui akun @TMCPoldaMetro pada Senin dini hari.“Kendaraan terbakar di depan BNN Jl. MT. Haryono Jaktim dan masih penanganan DPK,” tulis akun TMC Polda Metro Jaya. Front Pembela Islam meminta polisi mengusut tuntas kasus terbakarnya mobil diTol Cawang, tengah malam kemarin. Mereka menilai ada yang janggal terkait mobil terbakar dan mobil yang berisi jeriken bensin tersebut. Lokasi kejadian dekat dengan acara pengajian yang digelar FPI dan menghadirkan Habib Rizieq Shihab. Ketua FPI Habib Muhsin Al

Attas menceritakan kronologi kejadian tersebut. Saat itu sekitar pukul 00.05 WIB, Minggu (16/4). Acara Isra Miraj selesai. Habib Rizieq menutup dengan doa. Saat itu Muhsin mendengar samar-samar ada ledakan. Suaranya kurang jelas karena tertutup pengeras suara yang digunakan untuk pengajian. Namun dia yakin itu sebuah ledakan. Dia pun berbisik pada Rizieq agar mempercepat doa. “Jadi mobil sudah berkobarkobar. Ada tiga mobil di sana. Begitu Habib menutup dengan doa, saya lihat itu, mobil yang terbakar itu turun. Saat itu jemaah sedang doa,” kata Muhsin dalam jumpa pers di Al Ittihad, Tebet, Jakarta Selatan. Lokasi terbakarnya mobil di Tol Cawang, Jl MT Haryono itu di depan BNN. Jalannya menu-

run ke arah Dewi Sartika. “Di belakang mobil, ada umat yang sedang berdoa. Pas mobil ini mundur, ada beberapa motor di belakangnya, jadi terganjal. Nah umat di sana diarahkan oleh jawara untuk menyingkir, beberapa motor kita selamatkan. Mobil kita ganjal dengan batu agar tidak turun terus. Umat membantu memadamkan dengan menyiramkan aqua,” tuturnya. Sebelum mobil terbakar berkobar, mobil itu dikejar oleh seorang murid Muchsin. Dia melihat ada 3 orang keluar, 2 orang dari kursi tengah dan 1 orang dari kursi depan. “Kalau niat dia baik, dia akan tarik rem tangan mobil biar nggak turun karena itu turunan. Harusnya kalau baik, dia ke warga untuk minta tolong. Tapi ini nggak, dia kabur ke tempat sepi. Sepertinya

renggut hak-hak mereka dan menghancurkan masa depan,” tutur Fransiskus yang merujuk pada dua tema utama kepemimpinannya selama empat tahun terakhir: melindungi imigran dan memerangi korupsi. Namuniatetapmemintaumat untuk optimistis dalam menyambut Paskah 2017. “Hancurkan tembok yang menyebabkan kalian pesimistis, yang membuat kita terkungkungdalammenaragading dan yang membuat kita tak peduli pada kepentingan liyan.” Paus Fransiskus menyampaikan pesan Paskah yang berisi harapan setelah pekan yang muram di Eropa, dan menyerukan umat Kristen untuk tidak membiarkan ketakutan dan pesimisme “membelenggu” mereka. Dalam pesan yang disampaikan ditengah penjagaan keamanan yang ketat di Vatikan, Paus mengatakan:”Mari kita tidak membiarkan kegelapan dan ketakutan untuk menganggu dan mengontrol hati kita.” (rtr/ant/ tem/bbc/nii)

diajak mabuk oleh orang perhutani dan polisi, katanya Pak Ren (Pairin),” paparnya. Mendengar kabar jika anaknya menjadi korban dua oknum polisi dan polhut Perhutani Banyuwangi, dirinya tak terima. Sebab saat pergi keluar rumah, pamitan kerja. “Kami minta ini diusut tuntas. Entah itu polisi ataupun siapapun harus harus bertanggung jawab,” pungkasnya. Kabar yang berkembang, dua pelajar dan dua rekan lainnya yakni Fira (19) dan Niken (18) yang sempat ikut pesta miras juga sempat mengalami perbuatan tak senonoh yang dilakukan oknum anggota Polsek Tegaldlimo dan polisi hutan Perhutani Banyuwangi. (det/udi)

ini sudah dikondisikan. Selain mobil itu, ada dua mobil lain,” tuturnya. Muchin juga meminta umat Islam untuk tidak terprovokasi oleh kejadian di Cawang dan tetap berfokus pada gelaran pilkada DKI Jakarta putaran kedua yang akan terjadi pada Rabu (19/4). Dia pun mengajak seluruh jawara pengawal ulama, anggota FPI, ormas-ormas serta masyarakat untuk tidak mengambil tindakan sendiri, melainkan mempercayakan proses penegakan hukum kepada pihak kepolisian. “Jangan ambil tindak sendiri, kita serahkan kepada kepolisian. Kita tunggu hasilnya. Kalau ada bukti-bukti, kumpulkan, dan kita berikan kepada pihak kepolisian,” tutupnya. (nt/det/udi)

Pemerintah Kota Surabaya Berlebihan BIASAKAN.. narkoba beberapa waktu lalu. Meskipun hasil laboratorium Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) permen dot tersebut ternyata negatif. Razia tersebut dilakukan oleh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) meliputi Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Perdagangan, dan dinas terkait lainnya. “Setiap bulan kami melakukan ini, tidak hanya untuk satu jenis makanan minuman. Ini langkah antisipasi dan itu wajib kami lakukan sebelum (premarket) dan sesudah izin edar,” kata Kepala Dinas Kesehatan Surabaya Febria Racmanita. Menurut dia, tidak semua jenis jajanan makanan dan minuman yang beredar di pasaran aman untuk masyarakat. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Surabaya selama ini rutin melakukan pengawasan terhadap berbagai jenis makanan dan minuman di Kota Pahlawan. Ia mengatakan bahwa kegiatan pengawasan terhadap makanan dan minuman sudah bertahun-tahun. Hal itu selaras dengan Keputusan Menteri Kes-

Sambungan Halaman 1 ehatan (Kepmenkes) Nomor 942 Tahun 2003 tentang Pedoman Higiene Sanitasi Makanan Jajanan. Febria mengatakan bahwa pengawasan tersebut sudah memiliki standard operating procedur (SOP). Pengawasan tidak hanya terpusat di lingkungan sekolah ataupun pedagang kaki lima, tetapi juga merata di supermarket kecil maupun besar. Selama Februari 2017, misalnya, pengawasan dilakukan di 200 lokasi. Lokasinya ditentukan ketika rapat antarperangkat terkait. “Ada pengaduan dari masyarakat maupun tidak, kami turun. Kewajiban kami melakukan pengawasan bila ada zat tambahan makanan yang berbahaya. Hal itu bukan cuma satu jenis makanan dan minuman,” katanya. Menurut dia, yang dilakukan dalam pengawasan makanan dan minuman berbahaya itu tidak melulu makanan dan minuman yang sudah memiliki izin edar, tetapi juga yang sudah berizin edar. “Tidak hanya yang ‘premarket’, tetapi yang ‘postmarket’ juga wajib kami lakukan pembinaan

dan pengawasan. Tidak hanya di PKL dan sekolah, tetapi juga di toko swalayan,” katanya. Untuk itu, dia meminta publik tidak terjebak bahwa razia tersebut hanya untuk satu merek, melainkan semua jenis bahan makanan yang berbahaya. “Dalam melaksanakan kewajiban pengawasan itu kami lakukan secara sampling dan acak. Kami ingin tahu kandungan di makanan dan minuman itu berbahaya atau tidak,” katanya. Kepala Satpol PP Kota Surabaya Irvan Widyanto mengatakan bahwa pengawasan terhadap makanan dan minuman secara masif dan serentak. Ia menegaskan bahwa pihaknya sudah sering melakukan pengawasan terhadap jajanan tertentu yang ada dugaan mengandung bahan berbahaya. Selain itu, juga sesuai dengan Perda Nomor 2 Tahun 2014 Pasal 27. “Pengawasan ini dilakukan berdasarkan tiga hal, yakni karena adanya temuan di lapangan, laporan masyarakat, dan uji laboratorium,” kata Irvan. Untuk prosedur pengawasannya, personel Satpol PP di kecamatan melakukan razia terhadap makanan dan minuman

yang mereka curigai, misalnya dari warnanya, baunya yang menyengat, atau kedaluwarsanya. Produk makanan dan minuman yang diambil tersebut, kemudian diserahkan ke Dinas Kesehatan, lalu diuji laboratorium. “Begitu hasil uji laboratoriumnya keluar dan ternyata negatif, kami melakukan pengembalian per kecamatan, kecuali yang barangnya dari awal sudah dibeli,” katanya. Wali murid, Zakiyah, warga Rungkut mengaku protektif dan waspada terhadap jajanan yang biasa dikonsumsi oleh anakanaknya. Hal ini dikarenakan jajanan yang ada belum banyak diketahui kadar kesehatannya. “Sebagai orang tua, kami perlu kehati-hatian. Apalagi, anak saya yang sebentar lagi masuk SD senang sekali jajan,” katanya. Selama ini, lanjut dia, pihaknya selalu menekankan kepada anak-anaknya agar tidak beli jajan sembarangan. “Saya selalu membawakan bekal makanan dan jajan yang saya buat sendiri untuk anak-anak. Hal ini sebagai antisipasi agar kesehatan anak selalu terjaga. Apalagi, sekarang banyak virus dan bakteri,” ujarnya.

Harus Tepat Sasaran Upaya Pemkot Surabaya itu untuk mengantisipasi peredaran jajanan berbahaya mengandung narkoba. Hal ini perlu didukung semua pihak. Meskipun demikian, tetap perlu kehati-hatian agar jangan sampai salah sasaran dan merugikan penjual atau produsen jajanan makanan. Hal itu ditekankan anggota Komisi D (Bidang Kesra DPRD) Kota Surabaya Anugrah Ariyadi. Bahkan, legislator menilai bahwa Pemerintah Kota Surabaya terlalu berlebihan dalam penanganan beredarnya permen dot yang ada dugaan mengandung zat berbahaya narkotika. Namun, hasil laboratorium Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) ternyata negatif. “Saya pikir ini menjadi pelajaran berasama agar semua aparat tidak berlebihan. Apalagi, ini hasil laboratorium negatif,” kata Anugrah Ariyadi. Menurut dia, Pemerintah Kota Surabaya dalam hal ini Satpol PP terlalu over dengan merazia seluruh pedagang permen di setiap sekolah-sekolah di Surabaya meski belum teruji permen tersebut apakah benar mengandung narkotika atau tidak. (abd/ant/nii)


08 www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017 INDEX HARGA SAHAM

-0.15% IHSG 5,114

0.5% STI 2,873

-0.1% NIKKEI 18,357

-0.3% FTSE 6,809

0.2% KLCI 1,630

0.4% DJIA

19,152

0.3% NASDAQ

HARGA EMAS

JUAL (RP/GR)

BELI (RP/GR)

US$/OZT:

594.000

535.000

1,275.30 IDR/USD: 13,288

5,399

SUMBER: HARGA-EMAS.ORG 12 APRIL 2017

MAJAPAHIT TRAVEL FAIR 2017

Pemprov Jatim Bidik Transaksi Rp 56 Miliar

SURABAYA(BM)-Gelaran Majapahit Travel Fair (MTF), Pemerintah Provinsi Jawa Timur menargetkan nilai transaksi pada Majapahit Travel Fair 13-16 April 2017 mencapai Rp56 miliar. Asisten Administrasi Umum Pemprov Jatim Abdul Hamid mengatakan MTF merupakan event pariwisata tahunan dan pasar wisata terbesar di Indonesia Timur yang berskala internasional. Gelaran ini diikuti oleh pelaku pariwisata, baik dalam negeri maupun luar negeri. Pada penyelenggaraan ke-18 ini, MTF mengambil tema East Java Adventure, karena Jatim kaya akan daya tarik wisata alam, seperti pegunungan, hutan, pantai dan sungai. “Saya berharap melalui event MTF 2017 ini dapat memaksimalkan promosi dan penjualan produk pariwisata Jatim dan memberikan dampak positif terhadap pengembangan kepariwisataan Indonesia pada umumnya dan Jatim khususnya, serta dapat meingkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya Minggu Pertumbuhan kinerja pariwisata Jatim pada 2016 menunjukkan perkembangan yang cukup menggembirakan, ini dapat dilihat pada indikator kinerja yang meliputi jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada 2016 sebesar 618.536 kunjungan atau meningkat 1% dibandingkan 2015 sebesar 612.412 kunjungan. PDRB sektor pariwisata pada tahun lalu tercatat senilai Rp106,27 trilliun atau tumbuh dibandingkan tahun sebelumnya yang senilai Rp92,68 trilliun. Sedangkan kontribusi sektor pariwisata terhadap PDRB Jatim pada 2015 sebesar 6,48% dan 2016 sebesar 5,73%. Pariwisata merupakan sector yang

BM/IST

PESERTA : Stan Batik yang juga salah satu mengisi pameran di Majapahit Travel Fair 2017

cukup prospektif bagi perekonomian di Indonesia maupun Jatim, oleh karena itu salah satu strategi pemprov Jatim adalah menggali kekayaan potensi pariwisata yang ada di daerah sehingga menjadi produk baru dan sekaligus meningkatkan daya saing. Upaya lain untuk pengembangan destinasi pariwisata Jatim dengan mengembangkan 3 kawasan yaitu kawasan Bromo Tengger Semeru (BTS), Gunung Wilis dan Madura dengan pantai Gili di kabupaten Sumenep. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebu-

dayaan Jatim Jarianto mengatakan, MTF Jatim merupakan kegiatan menggaet wisatawan baik mancanegara maupun nusantara untuk menikmati destinasi objek wisata yang ada di Jawa Timur. “Dalam kegiatan itu, buyer dari luar negeri juga kami targetkan ada peningkatan. Kalau tahun lalu ada 13 negara, tahun ini ada 23 asal Negara yang mengikuti,” katanya. Ke depan, diharapkan Jatim masuk menjadi empat besar daerah yang dikenal sebagai pariwisata ternama di Indonesia setelah Bali, DKI Jakarta, dan Kepulauan Riau.(sub/era/dra)

Hotel Majapahit Berikan Kejutan pada Pengunjung

Surabaya(BM)- Hotel Majapahit, Surabaya, memberikan kejutan spesial untuk para pengunjungnya. Jika biasanya hotel bintang lima ini menggelar acara lomba, khusus untuk tahun ini konsep yang disuguhkan berbeda. Tamu akan diberikan gift coupon oleh tim Front Office (FO) ketika check in dan pengambilan gift tersebut dilakukan di Toko Deli. “Kami ingin memberikan perhatian langsung kepada para tamu yang check in hingga 16 April 2017 kemarin dengan memberikan special gift berupa cookies,” kata Sabrina Tami, Promotion and Communications Executive Hotel Majapahit, kemarin. Selain itu, lanjut wanita yang akrab disapa Tami ini, hotel yang sudah dimanage oleh Accorhotels tersebut juga menjual coklat praline special Easter diToko Deli. Cokelat bisa dinikmati mulai Jumat (14/4/) hingga tanggal 23 April 2017 mendatang. Tak hanya itu, Sejak beberapa hari lalu tamu Hotel Majapahit sudah disuguhi suasana berbeda begitu masuk area lobi. Selain dekorasi dengan atmosfer Paskah,

BM/IST

SPESIAL : Berbagai kejuatan special telah dipersiapkan oleh manajemen kepada para tamunya, diantaranya pemberian gift kepada para tamunya

ada pula pernak-pernik hiasan berupa kelinci dan telur dari cokelat yang bisa ditemukan di Toko Deli, pastry shop Hotel Majapahit. “Kami ingin membuat tamu, khususnya

yang sedang merayakan Paskah nyaman saat masuk hotel ini. Karena momen seperti ini ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani,” ujar Tami.(rls/dra)

Garuda Indonesia Ajukan Calon COO dan COM

KURS MATA UANG

Jakarta(BM)-Garuda Indonesia telah mengajukan dua nama pejabatnya setingkat direksi sebagai calon Chief of Operation (COO) dan Chief of Maintenance (COM) ke Kementerian Perhubungan. Ini dilakukan sebagai jawaban tetap terpenuhinya standar aturan Civil Aviation Safety Regulations (CASR) serta standar regulasi safety operation dan mainetanance yang berlaku baik secara nasional maupun internasional. Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala N Mansury menjelaskan, pengusulan nama tersebut merupakan bagian dari komitmen maskapai dalam BM/IST memastikan seluruh perangkat STANDAR : Guna memenuhi ketentuan standar safety operations dan maintenance yang tetap terjaga kualistruktur organisasi bisa menun- tasnya. Maka Garuda Indonesia menunjuk dua pejabatnya sebagai COO dan COM jang terciptanya standar safety Penunjukkan dua pejabat operations dan maintenance tersebut memenuhi kualifikasi “Kami memastikan perubahan yang ditentukan sesuai dengan dinamika organisasi perusa- tersebut diharapkan mampu yang tetap terjaga kualitasnya. haan dalam menjawab berbagai menciptakan peluang bisnis Selanjutnya, Garuda In- regulasi yang berlaku. Nantinya posisi Chief of tantangan global, tetap selaras yang lebih luas, bersifat fleksibel donesia akan melakukan korespondensi intensif dengan Operation dan Chief of Main- dengan standar dan regulasi dan bergerak lebih cepat, tenDirjen Perhubungan Udara tenance akan bertanggung penerbangan khususnya hal- tunya dengan tetap berpegang Kementerian Perhubungan jawab langsung kepada Direk- hal yang terkait aspek operasi pada standar regulasi peneruntuk memastikan nama-nama tur Utama Garuda Indonesia. dan maintenance,” kata Pahala. bangan.(nas/dra)

SUMBER: GERAIDINAR 12 APRIL 2017

SUMBER: KLIKBCA.COM 12 APRIL 2017

JUAL USD SGD EUR AUD

BELI

13277.00 13261.00 9481.43 9461.43 14136.37 14036.37 9987.11 9907.11

Mosanto Rencanakan Peningkatan Eskpor ke Australia SURABAYA(BM)-Terbukanya peluang ekspor ke negara Australia untuk produk herbisida menjadi tatangan tersendiri bagi produsen di dalam negeri. Salah satu perusahaan teknologi benih PT Monargo Kimia, anak perusahaan Monsanto Indonesia berencana meningkatkan volume ekspor herbisida (pembasmi gulma) ke Australia tahun 2018, karena memprediksi volume ekspor sarana produksi pertanian tersebut akan tumbuh 80-100 persen. Site Lead PT Monago Kimia, Muhammad Zoel Akbar dalam keterangan persnya di Surabaya, mengatakan prediksi peningkatan itu karena adanya perundingan perjanjian kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Australia (IA-CEPA), sehingga membuka peluang ekspor produk herbisida. “Kementerian Luar Negeri optimis mampu menuntaskan semua butir negoisasi di akhir 2017 mendatang. Forum tersebut menjadi topik pertemuan Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri Australia Malcomm Turnbull di Sydney, Australia tanggal 26 Februari kemarin yang salah satu butir kesepakatannya adalah menghapus bea masuk herbisida dan pestisida,” katanya. Disebutkan, Australia merupakan pasar ekspor utama produk herbisida,

BM/IST

PELUANG : Terbukanya pasar ekspor herbisida ke negara Australia, menjadi peluang bagi perusahaan herbisida dalam negeri

selain Jepang dan Korea Selatan, dan Australia mengambil porsi lebih dari 90 persen ekspor herbisida. Negara Benua Kangguru itu, kata dia, membutuhkan herbisida untuk menanggulangi gulma (rumput) sebagai salah satu organisme penganggu tanaman yang dapat merugikan, karena dapat menyebabkan penurunan hasil panen. Selain itu gulma dapat menjadi tempat berlindung dan berkembangnya hama penyakit buat tanaman sehingga sangat penting untuk dikendalikan. Menurut Akbar sebelum tahun 2014, ekspor herbisida ke Australia sempat tercatat hingga 9 juta liter dengan perolehan devisa 20 juta dolar AS. Namun dalam perjalanannya, Australia menerapkan pengenaan bea masuk 5 persen atas ekspor herbisida, sedangkan hambatan tarif ini tidak berlaku

dengan Malaysia yang notabene merupakan sesama negara persemakmuran bekas koloni Inggris. “Pengenaan tarif bea masuk 5 persen menyebabkan daya saing ekspor herbisida Indonesia menurun. Bahkan tahun 2016, volume ekspor herbisida Indonesia tergerus 50 persen atau hanya 4,5 juta liter dibandingkan ekspor sebelum di tahun 2014. Adapun tahun 2016 lalu, sedikit mengalami peningakatan menjadi 5 juta liter,” ujar Akbar. Pada tahun 2017 ini, perusahaan mematok target volume ekspor Roundup Biactive cs setara dengan ekspor tahun lalu sebesar 5 juta liter. Karenanya dia berharap nota kesepahaman antara kedua Kepala Negara segara ditindakjuti dengan perumusan petunjuk teknis (juknis) sehingga dapat diimplementasikan. (sur/dra)

Usung Tema Baru, Scoopy Baru Sasar Anak Muda

SURABAYA(BM)-Pasar segmen motor skutik saat ini masih menggiurkan bagi produsen otomotif roda dua. Seperti halanya yang dilakukan Honda yang juga menggarapa pasar matik dan berupaya memperkuat penetrasi pasar. Terbukti, awal kuartal II tahun 2017, Astra Honda Motor (AHM) menyegarkan model skutik retro bergaya urban All New Honda Scoopy. Setelah resmi meluncur di Jakarta, melalui PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) sebagai diler utama motor Honda wilayah Jawa Timur dan Nusa Tenggara Timur, model anyar ini resmi diluncurkan di Surabaya, Minggu (16/4). Presiden Direktur PT MPM, Suwito menuturkan, pihaknya ingin memberikan sesuatu yang beda kepada masyarakat dalam berkendara, karena selain tampil lebih stylish, All New Honda Scoopy juga mengusung beragam fitur baru yang kian memikat konsumen.”New Honda Scoopy hadir untuk memenuhi kebutuhan pengendara yang berjiwa kreatif, fashionable, unik, dan ingin tampil beda,” katanya di Royal Plaza Surabaya, Minggu (16/4). Dikatakan, motor berkapasitas mesin 110 cc ini ada perubahan yang cukup signifikan pada tampilannya. Desain new Honda Scoopy masih mempertahankan tampilan retro, namun kini mendapat sentuhan modern.Revisi juga diterapkan pada bagian

lampu belakang. Pada new Honda Scoopy mempunyai socket listrik untuk menempatkan dermaga pengisian gadget pada konsol box, juga panel meter dengan panel LCD untuk menampilkan odometer dan indikator bahan bakar. New Honda Scoopy membuat tampilannya lebih proporsional dan padat. Karena kini motor ini menggunakan velg berdiameter 12 inci dengan profil lebar. Sebelumnya memakai velg 14 inci. Tiga tema tersebut menyebar dalam delapan varian warna. Tema Sporty diwakili tiga pilihan warna, masing-masing Sporty Black, Sporty White dan Sporty Red. Tema Stylish diwakili dua pilihan warna, Stylish Black dan Stylish Matte Brown.Terakhir, tema Playful diwakili tiga tren warna yang saat ini sedang jadi favorit anak muda, yakni Playful White Green, Playful Cream dan Palyful White Blue.All New Honda Scoopy CBS-ISS “Kami optimis penjualan All New Honda Scoopy di Jatim bisa menembus angka 13.000-15.000 unit perbulan di Jatim. Keyakinan ini kian menguat karena meski baru dikenalkan beberapa hari secara nasional, penjualan All New Honda Scoopy sudah tembus 5.500 unit di Jatim. 3.000 Unit sudah kami kirim, dan sebanyak 2.500 unit inden,” tandas Abdy Ronotana, Marketing Division Head MPM. (sur/dra)

BM/IST

ANAK MUDA : Tampilkan tiga tema baru, All New Hinda Scoopy melakukan penetrasi penjualan kepada kalangan anak muda


09 SENIN, 17 APRIL 2017

Waspadai 300 Titik Rawan Bencana di Jatim

TRENGGALEK (BM) – Warga Jawa Timur (Jatim) diimbau untuk tetap waspada mengingat beberapa kawasan di daerah itu masih ditengarai rawan terjadi rawan terjadi bencana alam, mulai baniir hingga tanah longsor. Wakil Gubernur (Wagup) Jatim, Saifullah Yusuf mengungkapkan, setidaknya terdapat 300 titik di seluruh wilayahnya yang rentan terjadi bencana alam, seperti banjir, tanah longsor maupun angin puting beliung. Untuk itu, masyarakat diminta untuk tetap meningkatkan kewaspadaannya. “Kami ingin masyarakat yang tinggal di lereng-lereng maupun di sekitar aliran sungai menyadari jika akhir-akhir ini cuacanya berubah sangat cepat dan diprediksi pada bulan April

ini intensitas hujan cukup tinggi disertai angin kencang,” kata wagub yang juga akrab dipanggil Gus Ipul itu. Menurutnya, 300 titik rawan terjadi bencana alamitu saat ini menjadi fokus pengawasan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di masing-masing kabupaten maupun kota. Dia berharap, seluruh masyarakat ikut berpartisipasi dalam upaya antisipasi bencana dengan mengurasi risiko terjadinya korban nyawa maupun harta benda. “Masyarakat harus benarbenar waspada, terlebih bila terdapat retakan tanah di lereng perbukitan,” ujarnya. Sementara itu, disinggung terkait penanganan pascabencana tanah longsor yang terjadi di Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Ponorogo,

“Kami ingin masyarakat menyadari jika akhirakhir ini cuacanya berubah sangat cepat dan diprediksi pada bulan April ini intensitas hujan cukup tinggi disertai angin kencang.” - SAIFULLAH YUSUF Wagub Jatim

orang nomor dua di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim ini mengaku akan fokus pada pembangunan hunian tetap untuk para korban yang rumahnya tertimbun longsor. “Jadi pembagiannya susah

jelas, pemerintah provinsi akan menangani relokasi permanennya, untuk pengadaan tanahnya Pak Bupati. Nah, dari 35 rumah yang tertimbun longsor itu, 20 di antaranya sudah memiliki lahan sendiri,

sehingga nanti pembangunannya akan lebih cepat,” katanya. Gus Ipul menjelaskan, anggaran pembangunan hunian relokasi akan ditanggung oleh Pemprov Jatim, sedangkan tenaganya akan dikerahkan dari tim dari Kodam V Brawijaya. Selain mendapatkan rumah permanen, para korban tanah longsor juga akan mendapatkan bantuan jaminan hidup (jadup) sebesar Rp 900 per bulan. Bantuan tersebut akan diberikan hingga para pengungsi bisa kembali hidup normal. Sementara itu, upaya pencarian korban tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Nganjuk masih terus dilakukan dengan melibatkan tim SAR gabungan. Sesuai rencana, pencarian dilakukan sampai Minggu (16/4) malam. (nt/udi)

BPBD Pasang Peringatan Rawan Longsor BERITA TERKAIT DI HALAMAN 10:

Lokasi Longsor Banaran Jadi Kuburan Massal

FOTO : BM/IST

TANAH RETAK: Sebagian kawasan di lereng Gunung Wilis, Madiun, ditengarai rawan longsor. Saat ini, terdapat tanah retak di beberapa lokasi di daerah itu.

MADIUN (BM) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Madiun, memasang tanda peringatan dini rawan terjadinya tanah longsor menyusul adanya tanah retak di lereng Gunung Wilis, yakni di Desa Kepel dan Bodag. “BPBD Kabupatan Madiun telah memasang banner peringatan rawan longsor di dua lokasi tersebut. Tujuannya agar warga sekitar lebih berhatihati dan bersiaga ketika sewaktu-waktu harus mengungsi,” ujar Kepala Pelaksanan BPBD Kabupaten Madiun Edy Hariyanto kepada wartawan, Sabtu (15/4). Seperti diketahui, saat ini terdapat dua lokasi di Kabupaten Madiun yang terjadi tanah retak. Yakni, di Desa Kepel dan amblesnya tebing di Desa Bodag, Kecamatan Kare. Intensitas air hujan yang tinggi dan

kondisi tanah yang sudah labil dinilai cenderung membuat struktur tanah menjadi lebih gembur. Terlebih, di lokasi tanah dengan kemiringan curam. “Selain memasang peringatan dini, kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak pemdes setempat, tentang peringatan bencana longsor di Air Terjun Coban Kromo,” kata dia. Adapun, tebing yang mulai ambles di Air Terjun Coban Kromo Desa Bodag tidak begitu berdampak bagi permukiman warga. Meski demikian tetap berimbas pada lahan pertanian yang menjadi pekerjaan utama warga setempat. Sedangkan tanah retak di Desa Kepel setidaknya mengancam beberapa rumah di bawahnya. “Untuk itu, kami melalui tim di tiap desa terus melakukan sosialisasikan kepada warga terdampak. Terutama saat diguyur hujan malam hari untuk

mengungsi ke tempat yang lebih aman,” kata Edy. Pihaknya memetakan, beberapa wilayah rawan longsor di Kabupaten Madiun yang ada di lerengWilis di antaranya meliputi desa-desa di Kecamatan Dagangan sebelah timur, seperti Desa Mendak, Segulung, Tileng, dan Padas. Kemudian, beberapa desa di Kecamatan Dolopo sebelah timur, seperti Desa Suluk, Bader, dan Blimbing. Sedangkan di Kecamatan Kare meliputi Desa Bodag, Bolo, Cermo, dan Kepel. Di Kecamatan Gemarang meliputi Desa Batok, Durenan, dan Tawangrejo. Juga, Desa Kresek di Kecamatan Wungu, serta Desa Sumberbendo di Kecamatan Saradan. “Warga yang tinggal di wilayahwilayah rawan itu, diminta waspada dengan curah hujan yang masih tinggi,” katanya. (nt/udi)

2018, Dindik Jatim Targetkan SMA UNBK 100 Persen SURABAYA (BM) - Dinas Pendidikan (Dindik)) Jawa Timur menargetkan pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) untuk SMA di wilayah itu 100 persen menggunakan komputer pada tahun depan. Kepala Dindik Jatim Saiful Rachman mengemukakan, untuk tahun ini masih 12 SMA di daerah kepulauan dan 669 Madrasah Aliyah (MA) yang masih menggunakan ujian nasional pensil dan kertas (UNPK). “Kami targetkan sekolah-sekolah itu bisa UNBK tahun depan. Untuk itu kami sudah menyiapkan beberapa langkah, salah satunya menyiapkan sarana dan prasarana serta jaringan agar tahun depan bisa digunakan UNBK,” kata mantan Kepala Badan Diklat Jatim ini. Saiful menjelaskan, UNBK untuk jenjang SMK/SMA di Jatim berjalan lancar. Hanya beberapa Sekolah SMK saja yang sempat mengalami masalah pada UNBK hari terakhir. Namun, kata dia, permasalahan itu datanganya dari pusat. “Kami sudah melakukan sidak ke beberapa sekolah, dan tidak menerima

FOTO : BM/IST

Saiful Rachman

laporan adanya masalah yang berarti. Semua sudah oke, dan bisa dikatakan UNBK di Jatim tahun ini sukses,” ujar dia. Sementara itu, saat ini muncul keinginan sekolah di daerah untuk beralih fungsi dari SMA ke SMK. Hal itu menurutnya sebagai dampak dari revitalisasi SMK yang akhirnya memunculkan moratorium SMA. “Sementara ada empat SMA negeri di Sumenep yang sudah mengusulkan alih fungsi. Nanti

akan kita urus ke direktorat (Kemendikbud),” kata dia. Dia mengatakan, dengan beralihnya fungsi SMA ke SMK, hanya siswa baru yang tercatat sebagai siswa SMK setelah alih fungsi resmi dilakukan. Sementara siswa dari sekolah asal atau SMA tetap berstatus siswa SMA hingga lulus. “Bisa saja sebenarnya diboyong langsung ke SMA. Tapi target skillnya tidak akan tercapai. Karena itu idealnya hanya baru dimulai saat menerima siswa baru,” tutur dia. Disinggung terkait regulasi moratorium SMA dan revitalisasi SMK, Saiful mengaku hingga kini masih dalam tahap kajian bersama biro hukum Pemprov Jatim. Dua pergub yang telah diusulkan tersebut diakuinya masih memerlukan sejumlah perbaikan. Di antaranya ialah penggabungan dua rancangan pergub menjadi satu. “Dua usulan rancangan pergub yang sudah kita usulkan itu akan dijadikan satu karena moratorium menjadi akibat dari revitalisasi SMK. Jadi tidak ada pergub khusus untuk moratorium SMA,” tutur Saiful. (nt/udi)

www.beritametro.co.id

GIAT PRAJURIT

FOTO : BM/IST

BANGUN JEMBATAN: Kegiatan pembangunan jembatan dalam program TMMD di Desa Karangbayat, Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember

TMMD Percepat Pembangunan Infrastruktur Desa

JEMBER (BM) - Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto mengatakan, kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 98 akan mempercepat pembangunan infrastruktur di Desa Karangbayat, kabupaten setempat. “Desa Karangbayat di Kecamatan Sumberbaru termasuk kategori desa tertinggal dari sekian desa yang ada, sehingga membutuhkan percepatan pembangunan, baik itu infrastruktur maupun pembangunan sumber daya manusianya,” katanya di Jember, Sabtu (15/4). Menurutnya, berbagai pembangunan infrastruktur dilakukan dalam kegiatan TMMD ke-98 tahun 2017 dengan fokus delapan pembangunan fisik yakni peningkatan jalan, perbaikan jembatan, pembuatan MCK, rehabilitasi mushala, pembuatan pos kamling, perbaikan drainase, plesterisasi, dan pembuatan jamban keluarga. “Ada delapan pembanguan infrastruktur untuk membuka akses pembangunan desa terpencil di Desa Karangbayat, sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan fisik dan nonfisik,” katanya. Kegiatan TMMD, lanjut dia, sebagai wujud kepedulian dan peran serta TNI dalam memberdayakan masyarakat dan desa yang diselenggarakan melalui berbagai program tersebut, sehingga dapat meningkatkan SDM dan perekonomian, serta pembangunan. “Kegiatan berlangsung selama satu bulan sejak 5 April hingga 4 Mei 2017 dengan sasaran kegiatan fisik perbaikan jalan dan infrastruktur lainnya sehingga aksesabilitas di desa terpencil bisa meningkat,” ujarnya. (pdm/udi)


10 JATIM RAYA

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

KILAS

EVAKUASI KORBAN BENCANA LONGSOR Beberapa petugas dari Tim SAR gabungan saat melakukan proses evakuasi korban bencana tanah longsor di Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, beberapa waktu lalu. FOTO: BM/ISTIMEWA

Lokasi Longsor Jadi Kuburan Massal

24 Korban Belum Ditemukan

PONOROGO (BM) - Evakuasi terhadap korban tertimbun tanah longsor di Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, dihentikan oleh pemerintah. Lokasi longsor tersebut ditetapkan sebagai ‘kuburan massal’. “Sementara diputus berhenti (proses pencarian korban). Apakah dijadikan kuburan massal atau bagaimana, sementara dibicarakan dengan keluarganya,” kata Gubernur Jawa

Timur (Jatim) Soekarwo kepada wartawan di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo. Penghentian evakuasi ditetapkan setelah sepekan kejadian awal longsor, dan adanya longsor susulan yang sempat menimbun mobil dinas polisi Unit K9 serta alat berat eskavator. “Satu minggu setelah kejadian, protapnya diputus, terus diajak bicara keluarganya. Kemudian ada (longsor) susulan,” katanya. Meski ada rencana untuk menjadikan lokasi longsor menjadi kuburan massal, pemerintah menyerahkan ke kecamatan, apakah ada pencarian atau

tidak. “Sekarang diserahkan kecamatan untuk mencari,” tandasnya. Diberitakan sebelumnya, Longsor di Dusun Tangkil hingga Krajan, Desa Banaran, Kecamatan Pulung menimbun 28 orang. 4 Di antaranya sudah diketemukan, sedangkan 24 korban lain masih dinyatakan hilang. Sementara itu, meski pencarian korban longsor di Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo dihentikan, namun hingga kini 9 alat berat masih tertahan di lokasi. Hal itu karena akses jalan masih tertutup material tanah.

Kepala Pos SAR Trenggalek, Asnawi Suroso mengatakan, jalan yang masih tertutup material longsor tersebut merupakan akses satu-satunya yang bisa dilalui alat berat, sedangkan akses yang lain kondisinya sempit dan berbahaya. “Yang tertahan itu termasuk eskavator milik Basarnas yang sebelumnya beroperasi di sektor A, ini saya mau ke lokasi longsor untuk memeriksa kondisi di lapangan,” kata Asnawi Suroso. Menurutnya, hari ini tim tanggap darurat melakukan upaya pembersihan material longsor yang menutup badan

jalan. Sehingga seluruh eskavator bisa dikeluarkan, serta mempermudah akses masyarakat yang ada di sekitar lokasi bencana alam. Asnawi berharap, cuaca cerah dan proses pembersihan material longsor bisa dilakukan dengan maksimal. Disinggung terkait penataan kawasan terdampak bencana, Asnawi mengaku hal itu kewenangan dari pemerintah daerah. Pihaknya hanya fokus pada operasi pencarian beberapa waktu yang lalu. “Kalau itu penanganan pascabencana oleh pemerintah daerah,” ujarnya. (nt/udi)

BM/IST

SIGAP: Beberapa anggota Polres Bojonegoro nampaki sigap saat mengikuti simulasi penyerangan kantor mereka yang dilakukan pelaku teror.

Simulasi Hadapi Serangan Teror BOJONEGORO (BM) - Kepolisian sepertinya tidak mau kecolongan dengan maraknya aksi teror terhadap anggotanya dan penyerangan kantor polisi, Berbagai upaya antisipasi dilakukan. Seperti dilakukan Polres Bojonegoro, misalnya. Dipimpin Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro, mereka menggelar simulasi di mapolres Jalan MH Thamrin. Kapolres mengaku simulasi ini bertujuan selain melindungi diri sendiri, juga menjaga dan mengamankan mako dari ancaman teror. “Simulasi ini untuk melatih kesigapan anggota saat berjaga di mapolres, jika terjadi tindak kriminal dan teror. Apalagi sekarang marak aksi teror mako dan polisi terjadi,” tegas AKBP Wahyu S Bintoro, Sabtu (15/4). Dalam simulasi itu, anggota polisi tampak berusaha menyelamatkan diri dengan bertiarap dan menembak pelaku teror. Beberapa anggota lari bersembunyi untuk menangkap pelaku. Dalam simulasi ini, pasukan Sabhara Polres Bojonegoro juga diterjunkan. Selain simulasi, juga dilakukan pengamanan dan patroli di titik rawan kriminalitas. Di antaranya, di stasiun kereta api, Terminal Bus Rajekwesi, tempat ibadah, toko emas dan perbankan. (det/udi)

Seluruh Korban Ditemukan

Visit Sumenep Years 2018

Siapkan Penambahan Fasilitas Wisata Religi

ACHMAD FAUSI

SUMENEP (BM) – Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep dalam menyam­but ‘Visit Sumenep Years 2018’. Salah satunya, dengan menyi­ apkan penambahan fasilitas pusat wisata religi. Selama ini, Sumenep memang dikenal memiliki banyak potensi wisata bahari dan wisata religi keraton serta museum. Pengunjungnya, bukan cuma dari dalam negeri melainkan juga tak sedikit dari negara tetangga. Namun begitu, fasilitas penunjang di tempat-tempat wisata itu banyak yang belum memadai. Seperti, belum adanya tempat berteduh bagi para pengunjung. Selain itu, juga belum terlihat adanya tempat berjualan makanan dan minuman yang memadai. Menyikapi masih adanya beberapa kekurangan itu, Wakil Bupati (Wabup) Sumenep Achmad Fausi berjanji untuk melakukan perubahan Sumenep ke depan yang

terbaik. Terkait dengan kurangnya fasilitas di area keraton dan museum, ia segera akan melakukan perbaikan. “Kita akan penuhi fasilitas itu, dan programnya sudah disiapkan,” katanya. Diakuinya, semua fasilitas penunjuang itu memang sangat diperlukan guna memberikan kenyamanan bagi para pengunjung tempat wisata. “Nantinya, di dalam akan di bangun beberapa rukoruko kecil untuk tempat berjualan makanan dan minuman. Selain para pengunjung tidak repot beli makanan di luar, mereka bisa berteduh di ruko itu,” katanya. Penambahan fasilitas lain yang juga tengah dipersiapkan adalah pemasangan digital sebagai petunjuk arah. “Ada fasilitas digital petunjuk arah yang dipasang di dalam area keraton. Jadi, para pengunjung bisa melihat langsung penunjuk arahnya,” katanya. Di Sumenep, lanjut dia, tempat wisata yang bisa dikunjungi para

Pemkab Trenggalek Serius Tangani UMKM

TRENGGALEK (BM) - Kemakmuran suatu Daerah tak bisa lepas dari perekonomian yang mapan. Untuk mewujudkan kemakmuran tersebut, Bupati Trenggalek, Dr. Emil Elestianto Dardak, M.Sc, terus melakukan berbagai inovasi. Salah satunya di sektor UMKM. Wakil Ketua Umum APKASI ini, telah menyiapkan berbagai program di antaranya laboratorium kriya untuk menilai kualitas ban branding, sertifikasi produk, komunal banding dan beberapa program lainnya. Selasa (11/4), Pemkab Trenggalek menggelar Seminar dan seleksi pelaku usaha di Hotel Jaas Permai. Kegiatan yang dilaksanakan Dinas Perindustrian dan Tenaga kerja ini untuk memberikan wawasan bagi pelaku usaha di Trenggalek, untuk memoles usahanya mulai dari segi kualitas, kuantitas maupun disainnya sehingga dapat eksis bersaing atau bahkan berkembang dengan pasar lebih luas. Sebanyak 55 pelaku usaha baik yang bergerak di bidang funiture, kriya maupun gamestone dihadirkan dalam seminar tersebut. Beberapa narasumber yang kompeten juga dihadirkan. Seperti halnya Budayawan yang juga Kurator Lab Kriya Joko Kuntono, Riana Setya Sari, Kepala Seksi Jasa Bisnis dan Profesi Direktorat Pengembangan Produk Eksport Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag dan Hari Bawardi Desainer. Kepala Seksi Jasa Bisnis dan Profesi Direktorat Pengembangan Produk Eksport Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag, Riana Setya Sari sangat apresisif terhadap jalannya kegiatan

Diterbitkan oleh: PT. Berita Metro Jl Tunjungan No 86 Surabaya. www.beritametro.co.id Percetakan: PT Citra Cetak Pratama (isi di luar tanggung jawab percetakan)

PERWAKILAN

SEMINAR: Tingkatkan Kualitas Ekspor Produk Usaha Kreatif, Kemendag Gelar Seminar dan Seleksi Pelaku Usaha Kreatif di Trenggalek. seminar dan seleksi pelaku usaha yang dilakukan atau peka terhadap peluang. Dicontohkan Riana, oleh Kabupaten Trenggalek ini. Menurutnya, dengan yang dilakukan di Cilacap ada pelaku usaha yang membuka akses serta memberikan wawasan dan didampinginya belum pernah ekspor dan hanya bikin pendampingan yang tepat, hal tersebut akan bisa kain batik. Namun, begitu diberi pendampingan desain mendongkrak perekonomian yang nyata. yang dikolaborasi dengan bambu, baru launcing Saat dikonfirmasi mengenai tanggapannya prototipenya langsung ada permintaan. “Waktu itu, kita mengenai upaya Pemkab Trenggalek dalam eksport ke Riyad satu kontainer pada bulan Maret dan mendorong UMKM, Riana Setya Sari menyatakan, di bulan-bulan berikutnya permintaan meningkat dua Kabupaten Trenggalek memang memiliki cukup hingga enam kontainer,” jelasnya. potensi. “Tetapi sejauh mana potensi itu, saat ini Menurut Riana, semua sebenarnya sedang kita pelajari. Diharapkan dengan pihak punya peluang. “Melihat posisi Indonesia mulai konsultan disainer yang melakukan pendampingan, dari materialnya, keunikan handicraftnya dan hal ini bisa dapat mengangkat potensi-potensi yang beberapa lainnya, potensi itu ada. Asalkan, kita bisa mungkin selama ini terpendam dan minim akses,” mengarahkan pastinya akan bisa berkembang baik. katanya. Artinya, kita sudah tahu dan bisa memetakan ini Lebih lanjut dijelaskan, terkadang karena masih mikro, menengah atau sudah besar. Sehingga kurangnya informasi, membuat pelaku UMKM dengan pemetaan ini semuanya akan sesuai,” hanya melakukan rutinitas tanpa ada inovasi baru imbuhnya. (adv/ek)

wisatawan cukup banyak. Selain wisata religi, juga ada wisata bahari dan sejarah. Dengan adanya penunjuk arah itu, tentunya akan sangat membantu para wisatawan. Di antara wisata religi yang diunguulkan adalah keratin yang menjadi satu paket dengan Rumah Dinas Bupati Sumenep yang saat ini dijabat K.H. Abuya Busyro Karim. Bangunan yang dibangun tahun 1762 itu, memiliki luas 1 hektare dan saat ini kondisinya masih utuh seperti aslinya. Beberapa barang-barang antik dan benda bersejarah peninggalan para raja di zamannya, juga banyak ditemui di dalam bangunan itu. Seperti kereta kencana yang kongisinya juga masih utuh. “Itu sudah dilakukan perawatan. Dan masih banyak nanti penambahan fasilitas untuk wisman di area keraton yang perlu kita penuhi. Apa lagi menjelang ‘Visit Sumenep Years 2018,’ pungkasnya. (sur)

BM/IST

EVAKUASI: Tim SAR gabungan saat melakukan proses evakuasi terhadap salah satu korban hanyut di Sungai Grape Madiun.

MADIUN (BM) - Semua korban hanyut MTs Bani Ali Mursyid Magetan, berhasil ditemukan. Korban terakhir yang ditemukan hanyut di Sungai Grape Madiun saat outbond bernama Gandy Eka Priambodo (13) kelas VII. Jenazah korban ditemukan di sungai Desa Krangkeng Kecamatan Wungu Madiun. Di sekujur tubuh korban penuh luka lecet dan memar. Selanjutnya, jenazah korban dibawa ke kamar mayat RSUP dr Sudono Madiun untuk divisum. “Dengan ditemukan jasad ke enam ini, berarti seluruh jenazah siswa yang hanyut saat mandi di Sungai Grape telah kita evakuasi. Semua korban siswa MTs Bani Ali Mursyad Dusun Banaran Desa Kerik Kecamatan Takeran Magetan,” tegas Kapolres. Enam siswa MTs Bani Ali Mursyid Magetan yang menjadi korban hanyut di Sungai Grape Madiun adalah Ahsan Nur Fuad (14) kelas VIII, Hasmi (14) kelas VIII, M. Adliyan (13) kelas VII, Ma’arif Shahaf (13) kelas VII, Ramadhani (14) kelas VIII, dan Gandy Eka Priambodo (13) kelas VII. (det/udi)

Iklan Kehilangan Hilang STNK Mobil Nopol M 1841 NB. a/n H Junaidi. d/a Dusun Demongan Desa Aeng Sareh Sampang.

Elpiji Bocor, 3 Rumah Warga di Ludes Terbakar

SAMPANG (BM) - Tiga rumah semi permanen di Dusun Bunut Dejeh, Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, ludes dilalap si jago merah, Minggu (16/4) sekitar pukul 06.48WIB. Dugaan sementara, kebakaran itu dipicu adanya kebocoran pada gas tabung elpiji 3 Kg. Informasi yang berhasil diperoleh di lapangan menyebutkan, tiga rumah yang terbakar itu di antaranya milik Matsahri, Sulla dan Matrifin. Akhmad Yulianto (30), salah seorang saksi mata yang berada di lokasi kejadian mengatakan, kebakaran diduga bermula dari tabung gas elpiji yang bocor di kios milik Matsahri. “Api muncul pertama kali dari kios milik

BM/IST

DIPADAMKAN: Petugas pemadam kebakaran tengah berupaya memadamkan kobaran api akibat meledaknya tabung gas elpiji di Dusun Bunut Dejeh, Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Minggu (16/4).

Matsahri, kemdian menyebar ke samping yang ketiga rumah itu memang berdekatan,” terangnya. Sementara selang beberapa

menit, sejumlah unit mobil pemadam kebakaran dari BPBD Kabupaten Sampang dikerahkan guna memadamkan api. Si jago

merah berhasil dipadamkan satu jam kemudian, sehingga tak sempat menjalar ke rumah warga lainnya. Namun, ketiga rumah itu sudah rata dengan tanah. “Karena banyaknya bagian rumah serta dinding yang terbuat dari kayu, butuh waktu lama untuk memadamkannya. Masyarakat bisa memadamkan ketika ada mobil damkar dari BPBD,” kata Akhmad Yulianto. Saat kejadian, banyak warga yang berada di lokasi kejadian untuk melihat langsung kebakaran itu. Sementara akibat musibah ini, belum bisa ditaksir berapa kerugian para korban. Sebab, pihak kantor kecamatan setempat masih melakukan pendataan. (ptm/udi)

Direktur: Silvia Balhmar. Pemimpin Perusahaan: M. Mashudi. Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Totok Hartana. Wapemred: Noor Ipansyah Iskandar. Dewan Redaksi: AR Balhmar, Yahya A Waber, Tjipto Chandra, Marcella, Hadi Ismanto, M. Nabil. Redaktur: Budi Arie Satriyo, Bambang Andrias, Indra Nanang. Reporter: Suluh DP, Andre Septia Hadi, Hasan Nur Rahmad, Yuni Erawati. Fotografer: Soemadji. Pracetak/Artistik/Tata Letak: Luthfi, firman. Bidang Online: Wahyu Saputro. Eksekutif Marketing: Fahad Balhmar, Khalid H. Perwakilan Daerah: Jakarta: Priyoko Sarjito (Kep. Biro), Marcella, Ferdy Yunisaf. Mojokerto: Prayogi. Kediri: Ibad, M. Sirojudin Sidoarjo: Yahdar Balhmar, Imam Muchlis, Khumaidi, Dedi Minarno. Gresik: Sugeng (Kepala), Asepta Lamongan: Komari Probolinggo: Saifullah Madura: Agus Suroso (Sumenep), Abdurrahman (Pamekasan), Syaiful (Sampang). Malang: Kholil, Koordinator Sirkulasi/Pemasaran: M. Mashudi. Alamat Redaksi: Jl Tunjungan No 86 Surabaya. Telp. +6231 5318686, 5323414. Fax:+6231 5323415 Redaksi: 081334312300 | Iklan/Langganan: 081216327858 | No Pengaduan: 031 70975270. Email: red_beritametro@yahoo.co.id. Tarif Iklan: Display(fc) Rp. 35.000/MMK (BW) Rp. 25.000/MMK. Sosial Rp. 10.000/MMK, Baris Rp. 15.000 (Minimal 2 Baris).

DALAM MENJALANKAN TUGAS PELIPUTAN, WARTAWAN BERITA METRO DIBEKALI TANDA PENGENAL, DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


GRESIK 11

berita metro

www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Sebanyak 23 ASN Ditunda Kenaikan Pangkat GRESIK(BM)- Kenaikan pangkat kepada 23 ASN ditunda, karena proses Surat Keputusannya (SK) dikeluarkan oleh lembaga lain.Ini bagian dari total 691 Aparat Sipil Negara (ASN) Pemkab Gresik yang mendapat Kenaikan Pangkat (KP) periode 1 April 2017. “Ada 5 ASN yang SK kenaikan pangkatnya dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Nasional, 5 ASN SK pangkatnya dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Provinsi, 10 ASN

SK pangkatnya dikeluarkan BKN Surabaya, sedangkan 2 ASN lain terpaksa tidak bisa naik pangkat karena sudah mentok dan 1 ASN meninggal dunia,” kata Sekda Pemkab Gresik, Djoko Sulistio Hadi, akhir pekan kemarin. Sekda menyatakan, kenaikan pangkat ASN tersebut bukan merupakan hak, tapi sebuah penghargaan atas kinerja. “Kenaikan pangkat ASN sesuai Undang-Undang ASN no 5 tahun 2014. Ada beberapa

hal yang mendasari kenaikan pangkat ASN, yaitu tolok ukur kinerja, disiplin dan sasaran kenerja yang terukur,” pungkasnya. Mantan Kepala Inspektorat Pemkab Gresik ini juga mengingatkan bahwa saat ini tim Saber (Sapu bersih) pungli sudah mulai bekerja dan tengah memantau kinerja para ASN. “Kita semua di jajaran Pemerintah Kabupaten Gresik sudah menandatangani kesepahaman bersama anti pungli (pungutan liar). Saya minta

seluruh ASN untuk melaksanakan kesepahaman itu dengan tidak menerima imbalan apapun atas layanan yang kita berikan,” imbuhnya. “Mari kita perbaiki kinerja kita, jangan sampai karena pemberian yang tidak seberapa, tapi akan membawa kita kepada masalah yang membuat kesengsaraan pribadi, dinas instansi kita, bahkan keluarga,” ujarnya. Sementara Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemkab Gresik, M. Nadhif did-

ampingi Kabag Humas dan Protokol, Suyono, merincikan ASN yang naik pangkat. Yakni dari golongan IV sebanyak 87 orang, golongan III sebanyak 356 orang, golongan II sebanyak 232 orang dan ASN golongan I sebanyak 16 orang. “Mestinya pada periode ini ada 714 ASN yang naik pangkat, tapi karena 23 ASN diproses oleh Instansi yang lain, maka SKKP yang kami terimakan hanya 691 orang ASN,” jelasnya.(sgg/ yog/dra)

KWG Gelar Turnamen Futsal Keempat

Bupati Beri Semangat Peserta dengan Hadiah Tambahan

GRESIK(BM)-Komunitas Wartawan Gresik (KWG) menggelar turnamen futsal KWG Cup IV mulai 15 hingga 18 April 2017. Turnamen dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) 2017 ini diikuti siswa SD/MI se-Kabupaten Gresik. Panitia Turnamen Futsal KWG Cup IV, Agus Salim Lutfi mengatakan, turnamen tahun ini adalah tahun keempat. Tim yang berlaga dalam turnamen kali ini, berasal dari perwakilan UPT Dinas Pedidikan Kecamatan seKabupaten Gresik. Sebelumnya mereka melakukan kompetisi intern di masing-masing kecamatan untuk mencari juara I dan juara II yang berhak berlaga di ajang KWG cup IV tahun ini. “Antusias para pelajar sangat besar. Terbukti keseluruhan tim yang akan berlaga berjumlah 31 tim dari seluruh kecamatan seGresik. Namun dua kecamatan diantaranya yakni Sangkapura dan Tambak tidak bisa mengikuti turnamen kali ini karena memang berada di Kepulauan dan terkendala transportasi,”

FOTO: BM/MOCH. SUGENG

SIAP : Para peserta pertandingan futsal KWG Cup IV saat mengikuti upacara pembukaan

ujarnya. Pihaknya mengatakan bahwa para tim akan memperebutkan piala bergilir untuk juara I dan berhak mendapat tropy serta uang pembinaan senilai

Rp 2,5 juta. Sedangkan juara II mendapatkan tropy serta uang pembinaan senilai Rp 2 juta, juara III mendapatkan tropy dan uang pembinaan senilai

Rp 1,5 juta Bupati Sambari saat pembukaan mengapresiasi antusiasme para pelajar yang ikut dalam turnamen kali ini.

Karena antusiasmenya tersebut, Bupati Sambari berjanji memberikan hadiah tambahan berupa uang.“Untuk juara satu saya tambahi satu juta rupiah, untuk juara dua kami tambah lima ratus ribu rupiah dan untuk juara ketiga kami tambah dua ratus lima puluh ribu rupiah. Semuanya nanti untuk makan-makan, sisanya ditanggung sama ibu bapak gurunya masing-masing,” pungkas Bupati Sambari. Selain itu, Bupati juga menginginkan agar para peserta menunjukkan pola permainan yang terbaik serta menjunjung tinggi sportifitas. “Main yang baik dan selalu menjunjung tinggi sportifitas. Kalah menang sudah biasa, yang penting tubuh menjadi sehat. Karena sehat yang paling penting supaya lebih giat dalam mencari ilmu, sehingga citacita kalian semua bisa tercapai,” pesan Bupati Sambari. “Terima kasih Bupati Sambari,” sahut anak-anak dengan gembiranya. (sgg/yog/dra)

www.beritametro.co.id

Ratusan Peserta UNBK Ikuti Ujian Susulan LAMONGAN(BM)-Sebanyak 201 siswa peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di sejumlah sekolah SMK dan SMA di Lamongan terpaksa harus mengikuti UNBK susulan, karena terjadi kesalahan server saat pelaksaan ujian. “Sebenarnya ini semua bukan kesalahan kita, karena kita secara tehnis persiapan siswa peserta UNBK sudah maksimal, namun hal ini disebabkan karena server dari pusat yang tidak bisa mengentri soal secara utuh,” kata Kepala Cabang Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur Wilayah Lamongan, Sun’ah, Minggu (16/4) siang. Maka, lanjut Sun’ah, sesuai aturan kalau soalnya kurang dari 10 soal yang tidak bisa dientri maka bisa dilanjutkan, namun kalau yang tidak bisa dientri sebanyak lebih dari 10 soal, maka peserta wajib mengikuti UNBK susulan. Secara detail, Sun’ah mengatakan, peserta UNBK yang harus mengikuti susulan

FOTO: BM/KOMARI

SIDAK: Kepala Cabang Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Timur Wilayah Lamongan, Sun’ah, saat mendampingi Bupati Fadeli Sidak UNBK

terjadi di Madrasah Aliyah sebanyak 5 siswa dan di SMK sebanyak 196 siswa. Secara rinci diantaranya di SMKN 1 Lamongan sebanyak 20 siswa, SMK NU Karanggeneng sebanyak 6 siswa, SMK Ma’arif Mantup 2 siswa, SMKN 1 Kaliten-

gah 4 siswa. “Selain itu, UNBK susulan tersebut juga terjadi di SMK Muhammadiah 5 Babat sebanyak 37 siswa, SMK NU 1 Karanggeng sebanyak 26 siswa, SMK PGRI Sukodadi 1 siswa. Sedangkan di SMK NU 5 Babat sebanyak 10 siswa,

SMK NU 2 Kedungpring 2 siswa, SMKN 1 Sambeng sebanyal 33 siswa, SMK Muhammadiyah 6 Modo sebanyak 39 siswa dan di SMK Sunan Drajat Paciran sebanyak 17 siswa” jelasnya. Secara keseluruhan perserta UNBK susulan tersebut, menurut Sun’ah bukan disebabkan karena adanya peserta yang absen, namun karena kesalahan tekhnis dari pusat, “Untuk pelaksanaan UNBK susulan tersebut akan dilakukan pada tanggal 18-19 April mendatang,”ungkapnya. Meski secara umum berjalan denga lancar, Sun’ah sendiri memberikan beberapa evaluasi yang ke depan harus lebih diperbaiki, diantaranya, masih adanya permasalahan listrik. “Seharusnya masalah listrik dengan adanya lisrik padam, sudah ada masalah karena sudah ada kesepakatan antara pelaksana dengan PLN. Ke depan ini harus menjadi perhatian yang serius” tegasnya serius. (kom/dra)

Jelang Laga Liga I Indonesia, Tim Persela Dilaunching

PERWAKILAN

Razia Kafe, Belasan Penjaga Diamankan

GRESIK(BM)- Razia kafe dan warung remang-remang kembali dilakukan Dinas Satpol PP Kabupaten Gresik dan kali ini dilaksanakan di wilayah Kecamatan Menganti dan Driyorejo. Di Kecamatan Menganti, warung dan kafe yang dirazia diantaranya, di Desa Prambon, Kutil, dan Bringkang. Di wilayah tersebut petugas berhasil memergoki penjaga warung sebanyak 12 orang dan penjual miras 3 orang. Sementara di wilayah Kecamatan Driyorejo yang dirazia diantaranya di Desa Sumput dan Krikilan. Di lokasi ini petugas berhasil menganakna dua orang penjual miras. BB (Barang Bukti) miras yang disita diantaranya 32 botol arak, bir 10 botol, bir hitam 3 botol, dan bir Prost 10 botol. Kepala Bidang Pembinaan Umum dan Perlindungan Masyarakat Dinas Satpol PP Pemkab Gresik Agung Endro menyatakan, razia kafe dan warung remamng-remang dalam rangka penegakan Perda (Peraturan daerah). Diantaranya, Perda Nomor 15 Tahun 2002 jo Nomor 19 Tahun 2004, tentang Larangan Peredaran Minuman Keras dan Perda Nomor 13 Tahun 2013 jo Nomor 22 Tahun 2011, tentang Penyelenggaraan Administrasi Kependudukan. Dan, Perda (peraturan daerah) Nomor 22 Tahun 2004, tentang Pelacuran dan Perbuatan Cabul. “Para penjaga kafe dan warung tersebut diamankan petugas Satpol PP karena terbukti melanggar Perda tersebut,” katanya.(sgg/yog/dra)

FOTO: BM/MOCH. SUGENG

DIAMANKAN : Belasan penjaga warung yang dinilai melanggar Perda diamankan Dinas Satpol PP.

LAMONGAN

berita metro

LAMONGAN (BM)-Tim Persela Lamongan dilaunching di Alun-alun Kota Lamongan oleh Bupati Fadeli, Kamis (13/4) malam untuk menghadapi Laga Liga I Indonesia. Dalam acara tersebut La Mania dan Curva Boys turut menyemarakkan dengan berpakaian warna ciri kostum tim berjuluk Laskar Jaka Tingkir tersebut. “Setelah dilaunching secara resmi, kita berharap para punggawa Laskar Jaka Tingkir mampu bersaing dan bisa menempati deretan papan atas Liga I Indonesia” tegas Fadeli saat sambutan di hadapan pecinta bola yang turut hadir dalam launching tersebut. Menurut orang nomer satu di Pemkab Lamongan, target ini sangat masuk akal karena selain saat ini Persela memiliki pelatih dan pemain yang diperhitungan di kalangan persepakbola nasional.

KILAS

FOTO: BM/KOMARI

LAUNCHING : Tim Persela dilaunching dihadapan pencinta bola di Alun-alun Kota Lamongan

“Target yang di usung Laskar Jaka Tingkir untuk menyematkan nama Persela Lamongan di papan atas di Liga mendatang, juga tidak lepas dari dukungan penuh dari supoerter La Mania dan Curva Boys” ungkapnya. Rasa optimis Fadeli tersebut semakin kuat dengan hadirn-

ya sejumlah pemain bintang bergabung di tim kebanggaan warga Lamongan tersebut, diantaranya José Manuel Barbosa Alves, Samsul Arif dan sejumlah pemain yang memperkuat Timnas Indonesia. “Persela menapaki Lamongan hijau semenjak sejak 1967

lalu, mulai Divisi 2, Divisi 1 hingga Super Liga. Sampai tahun ini, Persela belum pernah turun kasta. Kita warga Lamongan berharap diusia yang ke- 50 tahun ini, Persela semakin memberi kebanggaan warga Lamongan dengan bertengger dipapan atas,” kata Fadeli berharap. Penantian,

lanjut Fadeli, suporter melihat kejayaan Persela sudah terpendam cukup lama. Apalagi, dalam dua tahun terakhir tidak ada kompetisi resmi. Maka launching di Alun-alun diharapkan sebagi obatnya. “Kami memperkenalkan seluruh pemaian Persela ke masyarakat Lamongan. Alhmdulillah LA Mania dan Curva Boys semua menyambut kehadiran tim Persela,” tegasnya. Pada kesempatan tersebut, para pemain Persela melaunching empat jersey yang akan dikenakan para penggawa Laskar Joko Tingkir di Liga 1 ke ribuan suporter Persela - LA Mania dan Curva Boys yang memadati Alun - alun Kabupaten Lamongan. Launching kostum diawali jersey kiper yang dikenakan Kapten Tim Khoirul Huda yang berjanji akan memperkuat di Persela hingga dia pensiun. (kom/dra)

DARI DESA KE DESA

FOTO: BM/KOMARI

GRATIS : Petugas Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lamongan saat melaksanakan IB gratis di Desa Takeran Klanting Kecamatan Tikung Lamongan.

Percepat Populasi Sapi, Peternak Dapat IB Gratis

LAMONGAN(BM)- Dalam rangka mensukseskan pelaksanaan program Upaya Khusus Peningkatan Populasi Sapi, Kerbau Wajib Bunting(Upsus Siwab ) Tahun 2017 di Kabupaten Lamongan. Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten setempat melaksanakan program pelayanan Inseminasi Buatan (IB) atau kawin sontik gratis yang dimulai sejak awal April hingga Bulan Desember tahun 2017. Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lamongan, Ir. Sukriyah, MM , menghimbau agar masyarakat bisa memanfaatkan program ini dan segera menghubungi petugas IB jika mengetahui ternak sapi atau kerbaunya menunjukkan tanda birahi. “Ini adalah kesempatan yang baik bagi peternak sapi di seluruh wilayah Lamongan, maka harus benar-benar dimanfaakan. Disisi lain, semua petugas di lapangan agar mensosialisasikan pelayanan IB gratis ini sampai ke tingkat desa” kata Ir. Sukriyah, MM, Minggu (16/4). Secara detail Sukriyah menjelaskan inseminasi buatan atau dengan istilah lain kawin suntik adalah pemasukan cairan semen pada sapi jantan kedalam saluran kelamin betina dengan menggunakan alat yang biasa disebut IB GUN, sehingga dengan demikian sapi betina akan bunting. “Dalam pelaksanaan IB ini disediakan semen beku berkualitas dari beberapa jenis pejantan unggul diantaranya semen sapi Simental dan Limosin,”ungkap Sukriyah. Sementara Ahmad Sun’ah, salah seorang penternak sapi di Desa Takeran Klanting Kecamatan Tikung, menyebutkan program IB gratis tersebut sangat membantu peternak mengingat selain dilakukan suntik kawin buatan, kondisi kesehatan juga diperiksa oleh tim petugas dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lamongan. “Karena petugas langsung pemeriksaan terhadap kondisi sapi sebelum dilakukan penyuntikan IB tersebut. Maka ini harus direspon dengan baik bagi seluruh oleh peternak di Lamongan,”tegasnya.(kom/dra)

BIRO GRESIK: M Sugeng (Kepala), Asepta Y Permana, Gilang Budi Raharja Sirkulasi & Iklan: Imam Taufik. BIRO LAMONGAN: Komari


www.beritametro.co.id

SENIN, 17 APRIL 2017

Enam Jalur Perahu Tambang Ditutup Pascaterbaliknya Perahu Tambang di Sungai Kalimas

DELTA SINGKAT

Songsong Harlah 67, Fatayat Gelar Beragam Lomba

FOTO: BM/IST

PENCARIAN KORBAN: Anggota Sabhara Polda Jatim melakukan pencarian terhadap korban perahu tambang yang terbalik di Sungai Kalimas, Wringinanom, Gresik. Tim gabungan juga berhasil menemukan motor yang ikut tenggelam dalam musibah itu.

SIDOARJO (BM) – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Sidoarjo menutup sementara enam jalur perahu tambang yang menghubungkan Kecamatan Wringinanom, Gresik dan Kecamatan Bolongbendo, Sidoarjo. Penutupan itu menyusul terjadinya tragedy perahu tambang terbalik di Sungai Kalimas di Kecamatan Wringinanom, Gresik. Diambah lagi, kasus putusnya tali slingnya sebuah perahu tambang yang lokasinya hanya berjarak 200 meter dari TKP pertama. Kapolsek Balongbendo, Kompol Sutriswoko mengatakan, instruksi tersebut sesuai petunjuk Kapolresta Sidoarjo agar perahu tambang berhenti beroperasi dulu. Dikhawatirkan, jika perahu tambang yang tidak memenuhi syarat terus beroperasi, dapat menimbulkan korban lagi. “Nanti dikumpulkan dulu termasuk wilayah Sidoarjo lainnya. Jadi, standar perahu

yang memenuhi syarat itu bagaimana,” ujarnya, Minggu (16/4). Kapolsek mengaku sudah menyampaikan penutupan sementara tersebut di hadapan banyak warga. Disarankan warga lewat jembatan bekas lori yang agak lebar dan sudah diaspal. “Tolong semuanya mengerti. Kalau tadi sampai tenggelam, bagaimana. Untung diberikan selamat. Kan ada jembatan yang aman dan nyaman. Memang jauh lokasinya, tapi keselamatan nyawa lebih utama,” kata kapolsek. Untuk diketahui, perahu tambang yang tali slingnya putus itu juga milik Suntoro. Menurut Suntoro, selama hampir tujuh tahun beroperasi, kejadian perahu terbalik dan sling putus ini adalah yang pertama kalinya. “Orangnya ndablek. Masalahnya tidak memenuhi syarat. Tidak ada pelampung, tidak ada pegangan, landasannya besi tapi bawahnya tong.

Penumpangnya juga melebihi kapasitas,” ujarnya. Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur ( Jatim) saat ini juga tengah menyiapkan standar keselamatan bagi perahu penyeberangan tradisional untuk melindungi penumpang sekaligus mengantisipasi terjadinya kecelakaan hingga mengakibatkan korban jiwa. “Kami bekerja sama dengan berbagai pihak terkait untuk menyusun standar keselamatan khusus bagi perahu penyeberangan menggunakan tambang,” ujar Wakil Gubernur Saifullah Yusuf. Sebelumnya, insiden kecelakaan terjadi pada perahu penyeberangan tradisional di Kalimas Surabaya yang menghubungkan antara Kecamatan Balongbendo, Sidoarjo dan Kecamatan Wringinanom, Gresik, Kamis (13/4) pukul 07.10 WIB.

Akibat peristiwa tersebut, enam orang dinyatakan hilang dan ditemukan meninggal dunia. Satu di antaranya adalah seorang warga yang berniat menolong. Enam orang lainnya ditemukan dalam kondisi selamat. Enam korban meninggal dunia adalah Mis’ah (45) warga Kalimati Tarik Sidoarjo, Ujang (60) warga Grompol Wringinanom, Gresik, Kusnari (45) warga Kepuhsari, Sidoarjo, Nurkholis (40) warga Bakalan Wringinpitu, Sidoarjo, dan Choirun Nisa (38) warga Kalimati, dan Rozikin (40), warga Mojosari, Mojokerto. Selain menemukan korban, tim gabungan juga berhasil menemukan sisa motor milik para korban perahu tambang di Wringinanom, Gresik. Semua motor berhasil diangkat ke daratan. “Semua motor sudah ketemu,” ujar Kepala BPBD Gresik Abu Hasan. (era/cls/udi)

SIDOARJO (BM) - Dalam rangka menyongsong Harlah Fatayat NU ke-67, Pengurus Cabang (PC) Fatayat NU Kabupaten Sidoarjo menggelar berbagai kegiatan lomba. Di antaranya, Lomba Cerdas Cermat Organisasi (CCO) dan Lomba Diba’ Rebana. Beragam lomba itu diikuti seluruh PAC Fatayat NU se-Sidoarjo. Anita Fudiana Spd selaku ketua panitia lomba menerangkan, lomba CCO diikuti 18 regu yang masing-masing berisi tiga anggota.”Kalau lomba Diba’ Rebana, jumlah pesertanya 16 grup, masingmasing grup berisi 11 anggota. Kebetulan Kecamatan Wonoayu dan Krembung absen pada lomba Diba’ Rebana ini. Pemenang lomba akan mendapatkan trofi dan uang pembinaan dari PC Fatayat NU Sidoarjo,” jelasnya, Minggu (15/4). Sementara, Ketua PC Fatayat NU Dra Makrufah dalam sambutannya menjelaskan, lomba-lomba yang digelar bertujuan menggali kemampuan seni dan pengetahuan anggota Fatayat. Sekaligus, sebagai tindak lanjut hasil kongres Fatayat yang digelar beberapa waktu silam. “Kegiatan ini juga sebagai upaya menguatkan ideologi Aswaja (Ahlussunah wal Jamaah) Fatayat, dari pengaruh ideologi baru yang merongrong Aswaja,” jelas Makrufah. Kembali dijelaskan Makrufah, berbagai kegiatan tersebut digelar untuk memperingati Harlah Fatayat ke-67. Puncak peringatan akan digelar pada Mei 2017 mendatang, dibarengkan dengan acara peresmian kantor PC Fatayat NU Sidoarjo. (ded/udi)

Hari Ini, PKL Arteri Porong Ditertibkan

SIDOARJO (BM) – Petugas Satpol PP Sidoarjo akhirnya menertibkan paksa puluhan pedagang kaki lima (PKL) ruas Arteri Porong, Senin (17/4) hari ini. Penertiban paksa dilakukan lantaran para pedagang tak menggubris tiga kali surat peringatan yang dikeluarkan Satpol PP dengan masih nekat berjualan di lokasi. “Sesuai jadwal yang telah ditentukan, besok Senin (hari ini, red) kita akan melakukan penertiban paksa terhadap PKL di Arteri Porong,” jelas Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat (Kabid Tibum Tranmas) Dinas Satpol PP Sidoarjo, Yani Setyawan, Minggu (16/4). Areal yang akan dibersihkan dari aktivitas PKL, lanjut mantan Sekcam Waru terse-

but, adalah jalur sisi timur pintu keluar tol porong di kawasan Tanggulangin, kemudian ke selatan hingga ke kawasan Porong. “Areal itu harus bersih dari aktivitas PKL. Segala bentuk bangunan yang masih berdiri di areal itu pasti akan kita bongkar,” tandasnya. Untuk mengantisipasi adanya perlawanan dari PKL, lelaki berpostur tinggi besar itu mengatakan, akan melibatkan unsur keamanan dari TNI maupun Polri. Ia menegaskan, pihaknya akan bertindak tegas dalam penindakan tersebut, tanpa pandang bulu. “Pokoknya lokasi itu harus bersih dari bangunan apa pun. Kalau besok masih ada bangunan, pasti akan kita bongkar. Kita juga sudah menyiapkan dua unit alat berat untuk penertiban besok,” tegasnya lagi.

FOTO: BM/MUCHLIS

DITERTIBKAN: Salah satu bangunan PKL di Jalan Arteri Porong yang akan ditertibkan paksa.

Kembali dijelaskan mantan Sekcam Tanggulangin tersebut, pihaknya selama ini sudah berusaha melakukan pendekatan persuasif kepada puluhan PKL. Diantaranya dengan memberikan surat

teguran sebanyak tiga kali, disusuli surat peringatan (SP) yang juga sebanyak tiga kali. “Tapi mereka (PKL) seolah tidak menggubris surat-surat yang kita berikan, dan masih nekat beraktivitas di Arteri

Porong. Makanya besok terpaksa kita lakukan peneriban paksa. Karena dasar kita jelas, mereka beraktivitas di lokasilokasi yang dilarang oleh Perda dan upaya kita dalam rangka mewujudkan suasana tertib, rapi, dan tentram,” cetusnya. Secara terpisah, Askuri, Ketua PKL Arteri Porong berharap, Satpol PP menunda rencana penertiban tersebut, setidaknya, hingga usai Hari Raya Idul Fitri mendatang. Ia beralasan, para PKL yang mayoritas adalah warga Sidoarjo butuh uang untuk memperingati hari besar umat Islam tersebut. “Kami juga sudah berkirim surat ke beberapa instansi terkait untuk permohonan itu, tapi sampai sekarang belum juga ada respons yang baik,” pintanya.(ded/cls/udi)

APOA Diluncurkan, Pengawasan Orang Asing Diperketat SIDOARJO (BM)- Aplikasi Pelaporan Orang Asing (APOA) dilaunching Direktur Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM Dr. Drs. Rony F. Sompie. Bersamaan peluncuran itu, sekaligus sosialisasi aplikasi kepada pengelola hotel dan maupun penginapan yang hadir. Para pengelola hotel dan maupun penginapan menjadi sasaran pemanfaatan aplikasi itu yang diluncurkan Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Sura-

baya itu, Ikut diundang sejumlah kepala daerah di wilayah kerjanya dalam acara peluncuran itu seperti Walikota Surabaya, Bupati Sidoarjo, serta Bupati dan Walikota Mojokerto. Aplikasi APOA digunakan Direktorat Jenderal Imigrasi sebagai upaya pengawasan orang asing yang datang ke Indonesia. Pemanfaatnnya dengan melibatkan pihak-pihak yang bersinggungan langsung dengan wisatawan asing, seperti halnya pengelola hotel.

Pengguna aplikasi tersebut dapat memanfaatkannya dengan terlebih dahulu masuk ke google lalu mengetik anoa.imigrasi.go.id. Setelah itu, pelapor dapat mengisi identitas dari orang asing tersebut. Direktur Jenderal Imigrasi Rony F.Sompie mengatakan, aplikasi tersebut dibuat sebagai bentuk pengawasan orang asing yang berkunjung ke tanah air. Pengelola hotel maupun penginapan dapat melaporkan orang asing yang

menginap melalui aplikasi tersebut. Pemanfaatan aplikasi tersebut bukan untuk mencari-cari kesalahan orang asing tersebut. Melainkan untuk memberikan rasa aman kepada orang asing yang datang. “Pemanfaatan aplikasi ini sekaligus juga untuk mengingatkan kewajiban orang asing untuk mentaati peraturan yang berlaku di Indonesia termasuk ijin-ijin keberadaannya di sini,”ujarnya. (cls/udi)

Polisi Diminta Lebih Serius Sikapi Peredaran Jamu AW SIDOARJO (BM) – Desakan agar aparat serius menangani peredaran jamu Angger Waras (AW) terus bermunculan. Desakan mengemuka, lantaran saat ini, korban mulai berjatuhan usai mengonsumsi jamu tradisional tersebut. Dari penelusuran yang dilakukan di Dusun Ketapang Desa Suko, Kecamatan Sukodono, sedikitnya ada tiga orang yang diduga kuat menjadi korban sesudah mengonsumsi jamu tradisional itu. Satu orang korban bernama M Saidu (65), warga Dusun Ketapang RT 09 RW 05, Desa Suko. “Sudah tiga bulan ini saya berhenti mengkonsumsi

FOTO: BM/DEDI M

MANTAN KONSUMEN: M Saidu, mantan pengonsumsi jamu tradisional Angger Waras.

jamu itu,” ujar bapak tujuh anak itu saat ditemui di kedia-

mannya, Minggu (16/4) sore. Diakui Saidu, dirinya adalah bekas pengguna jamu Angger Waras yang biasa dibelinya di Desa Bangah, Kecamatan Gedangan dan di sebuah warung yang berlokasi di Desa Wage Kecamatan Taman. Ia mengonsumsi jamu berasa pahit bercampur mint, setelah merasa badannya capek dan pegal-pegal. “Saya diberitahu beberapa teman, katanya enak kalau habis minum jamu itu. Tapi saya belinya bungkusan, tidak beli botolan,” jelasnya. Benar saja, usai meminum jamu tersebut, Saidu mengaku badannya langsung segar. Rasa

capek dan pegal-pegal yang ia rasakan sebelumnya, langsung hilang hanya dalam waktu beberapa saat. Timbulnya rasa nyaman, membuat Saidu seolah ketagihan. “Pokoknya kalau tidak minum, badan rasanya capek, pegal-pegal dan kurang bersemangat. Sehingga saya kemudian jadi rutin minum jamu itu. Awalnya, saya minumnya 2-3 kali seminggu. Bahkan dulu sempat saya minum tiap hari,” terangnya. Rutinitas minum jamu itu dilakukannya selama sekitar setahun. Selama itu, Saidu mengaku badannya terasa sangat sehat. Namun, ia kemu-

dian merasakan perubahan tubuh dan wajahnya yang menggemuk, tapi disertai nafas yang tersengal-sengal. “Banyak teman yang mengingatkan karena perubahan tubuh saya. Saya disuruh berhenti sebelum berakibat fatal,” bebernya. Benar saja. Usai tak lagi meminum jamu, gemuk di tubuh dan wajah Saidu berangsur-angsur menghilang. Begitu pula nafasnya yang dulu selalu tersengal-sengal. “Tapi saya merasa badan saya lebih sehat seperti ini, ketimbang masih gemuk dulu,” cetus Saidu yang badannya kini sudah terlihat kurus. (ded/udi)

FOTO: BM/DEDI

HARLAH FATAYAT: Salah satu peserta lomba Diba’ Rebana dan Anita Fudiana (foto insert).

Peduli Longsor, Komunitas Reog Galang Dana SIDOARJO (BM) - Komunitas reog Singo Menggolo Sidoarjo, menggalang dana untuk membantu korban longsor di Ponorogo. Sebelumnya, sebanyak 30 rumah penduduk di Ponorogo serta 28 warga dinyatakan hilang akibat tertimbun longsor dan hanya empat orang berhasil ditemukan. Pagelaran seni budaya khas Ponorogo, yang digelar di bawah Monumen Jayandaru Alun-alun Sidoarjo, Minggu (16/4), disambut antusias warga dari berbagai daerah di Sidoarjo, yang kebetulan juga menikmati acara car free day bersama keluarga. Tak hanya itu, selain warga bisa menikmati tontonan seni tarian Reog Ponorogo secara gratis, moment tersebut juga dimanfaatkan sebagai ajang pundi amal untuk menggalang dana bantuan yang akan dikirimkan kepada warga korban longsor tersebut. “Saya puas dengan acara ini, kegiatannya positif banget. Semoga dana yang terkumpul ini, menjadi berkah sehingga bisa membantu meringankan beban mereka (korban longsor),” kata Misbah (45), salah satu pengunjung warga Candi, Sidoarjo. Sementara itu, Ketua paguyuban Reog Singo Menggolo, Samsul Hadi menyatakan, selain menjaga kelestarian nilai seni budaya lokal, penampilan atraksi seni tarian Reog Ponorogo yang digelar di Alun-alun Sidoarjo ini, dilakukan serta merta untuk membantu warga korban yang tertimpa longsor di Ponorogo. “Aksi ini, tidak lain adalah sebagai bentuk kepedulian terhadap warga Ponorogo yang terkena musibah tanah longsor,” ujar dia. Menurut pria yang juga menjabat Kasubag Humas Polresta Sidoarjo ini, dana yang terkumpul akan segera disalurkan ke sana (Ponorogo, red), sehingga bisa membantu meringankan beban korban. (med/udi)

FOTO: BM/KHUMAIDI

GALANG DANA: Atraksi tarian reog untuk menggalang dana bantuan korban longsor Ponorogo.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.