Harian Berita Metro Edisi 30 Juli 2015

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN

Iklan/ Langganan: 081216327858

RP 3.500,-

KAMIS, 30 JULI 2015

www.beritametro.co.id

MUI Dinilai Kelewat Berani JAKARTA (BM) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) jadi sorotan. Fatwa haram untuk Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan karena ini tidak sesuai syariah mendapat kritik dari sejumlah pihak, bahkan dari kalangan Ormas Islam sendiri. Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Said Aqil Siradj menilai, langkah lembaga ulama itu terkesan terburu-buru menyimpulkan. Dia mencontohkan di Mesir, seorang mufti sangat berhati-hati dalam mengeluarkan fatwa. Bahkan, tak jarang selama se-

Mereka (MUI) mudah sekali berfatwa. Mereka punya metode sendiri, setahun bisa 11 fatwa. Di Mesir, setahun tiga kali seorang mufti berfatwa." - KH SAID AQIL SIRADJ - (Ketua Umum PBNU ) tahun, mereka hanya mengeluarkan tiga fatwa. “Mereka (MUI) mudah sekali berfatwa. Mereka punya metode sendiri, setahun bisa 11 fatwa. Di Mesir, setahun tiga kali seorang mufti berfatwa,” ujar Kiai Said di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (29/7).

Meski demikian, dia tak menampik bahwa persoalan BPJS perlu dibahas aspek hukum keagamaannya. Sebab itu, dalam Muktamar ke-33 NU awal Agustus mendatang, poin tersebut termasuk dalam satu masalah yang akan diulas pada forum bhatsul matsail. “Itu akan dibahas di

muktamar, termasuk penenggelaman kapal juga,” imbuhnya. Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon bahkan menilai fatwa MUI tersebut berlebihan. “Itu berlebihan ya, saya kira tidak usah begitu,” ujarnya usai peluncuran buku Tanah Air dan Udaraku Indonesia di Jalan Matraman Raya. Politikus Parta Gerindra itu menganalogikan BPJS sama dengan sistem bunga bank konvensional. Dia menganggap, tergantung pribadi setiap orang yang mau memilih menabung atau tidak di bank. “Kita mengenal sistem bunga itu tidak ha-

ram. Itu masalah pilihan, sama BPJS juga begitu,” imbuhnya. Sebelumnya, MUI telah mengeluarkan fatwa bahwa BPJS Kesehatan yang dinikmati masyarakat saat ini tidak sesuai syariah alias haram. Ketua Bidang Fatwa MUI, KH Ma’ruf Amin menyebutkan unsur yang menjadikan BPJS Kesehatan itu tak sesuai syariah adalah bunga. “Ya menggunakan bunga, indikatornya bunga,” kata Kiai Ma’ruf menjelaskan hasil Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia V Tahun 2015 di Tegal, Jawa Tengah. Baca: MUI ... Hal 7

FOTO:BM/ANTARA

Keluarkan Fatwa Haram BPJS Kesehatan

FATWA HARAM: Sejumlah orang antre mendaftar dan pembaruan data di BPJS Kesehatan KCU Surabaya, Rabu (29/7). MUI mengeluarkan fatwa haram pada BPJS terkait indikator bunga, dan mengusulkan BPJS kesehatan syariah pada pemerintah.

Siswa Baru Diplonco, Menteri Anies Ingatkan Sanksi Kepsek

FOTO:BM/ANTARA

PERINGATAN: Mendikbud Anies Baswedan (ketiga kiri) menemukan praktik perpeloncoan terhadap siswa baru dalam Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) di SMK Yuppentek 1 Tangerang, Banten, Rabu (29/7). Menteri Anies mengingatkan kepala sekolah bisa dicopot jika aksi pelonco itu terus berlanjut.

Kasus Dwelling Time PWNU Warning Parpol Tak Tunggangi NU Hal 02 Pilkada Surabaya, Menanti ’Calon Boneka’ Koalisi Majapahit Hal 03 Panwas Sidoarjo Ogah Tanggung Jawab Hasil Tes Kesehatan Hal 13

Tiga Orang Tersangka, Empat Pejabat Kemendag Dinonaktifkan JAKARTA(BM)–Setelahmenggeledahruang Dirjen Perdagangan Luar Negeri (Daglu) Kemendag pada Selasa (28/7) lalu, Polda Metro Jaya menetapkan tiga tersangka kasus dugaan suapdanperizinanterkaitmolornyadwellingtime di Pelabuhan Tanjung Priok, kemarin (29/7). Seiringdenganitu,MenteriPerdaganganRahmat Gobeljugamenonaktifkanempatpejabat. Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Tito Karnavian menyebutkan bahwa dari ketiga tersangka, dua di antara adalah orang dari Kemendag. Baca: Tiga ... Hal 7

DUKUNG PENGUSUTAN: Irjen Kemendag Karyanto Suprih memberikan keterangan terkait penggeledahan terkait dugaan korupsi dalam pengurusan ijin bongkar muat (dwelling time) Pelabuhan Tanjung Priok di Gedung Kemendag, Jakarta, Rabu (29/7).

TANGERANG (BM) - Menteri Pendidikan Anies Baswedan mengingatkan bahwa kepala sekolah (kepsek) bisa saja dicopot dari jabatannya jika masih terjadi aksi plonco dalam masa orientasi peserta didik baru (MOPD). Ini ditegaskan Anies usai menemukan aksi plonco dalam sidak di tiga SMA di Tangerang kemarin (29/7). “Kepala sekolah bisa terancam dicopot, jika ini terus dilakukandanmenjuruspadaperploncoan,”kataAnies saat sidak di SMKN 4Tangerang, Rabu (29/7). Namun, lanjut dia, semuanya kembali pada pertimbangan para kepala daerah, gubernur, dan dinas setempat. Pemerintah pusat memiliki aturan untuk mengawasi, sedangkan pendidikan diserahkan pada otonomi daerah, sehingga daerah memiliki otoritas daerah untuk mempertimbangkan sanksi. Selain di SMKN 4Tangerang, Anies juga menemukan tindakan plonco pada siswa baru ketika sidak di SMAN 2 Tangerang dan SMK Yeppentek Tangerang. “Masih terlihat pemakaian atribut yang mencerminkan pembodohan. Seharusnya orientasi itu tujuannya mengenalkan aktivitas di sekolah agar peserta baru lebih siap mengikuti belajar mengajar. Kenyataannya orientasi punya kecenderungan masalah lain, yaitu tindakan semaunya panitia yang memiliki kekuasaan terhadap siswa baru,” terang Anies saat sidak di SMA Negeri 2 Tangerang. Tindakan pelanggaran antara lain siswa baru diharuskan menggunakan name tag besar dengan daftar pelanggaran, membawa sapu lidi dan alat kebersihan lain, dan mengenakan atribut pita. Beberapa aktivitas masa orientasi yang dirancang panitia rupanya tidak diketahui guru.

Gatot dan Evy Dikategorikan Pemberi Suap Hakim JAKARTA (BM) – Usai menetapkanGubernurSumateraUtara Gatot Pujo Nugroho (GPN) dan istri Evy Susanti (ES) sebagai tersangka, KPK membeberkan peran keduanya. Dalam kasus suap gugatan penyelidikan korupsi danabantuansosialdiPengadilan TataUsahaNegara(PTUN)Medan, KPK menyebut peran GPN dan ES sebagai pemberi suap pada

Mobil ’Google StreetView’ Kini Dilengkapi Sensor Polusi Google meningkatkan inovasi pada mobil street viewnya. Jika biasanya hanya digunakan untuk memetakan jalan di berbagai kota di belahan dunia, kini Google menambahkan fungsi sensor polusi udara di mobil street view tersebut.

SENSOR POLUSI: Tampak ilustrasi program pemetaan titik-titik pencemaran udara kota, yang dilakukan Google Street View dengan perlengkapan alat sensor polusi.

SENSOR tambahan ini tak ada kaitannya dengan pemetaan, tapi untuk mengukur kualitas polusi udara di jalan yang dilewati mobil tersebut. Dikutip dari TechCrunch, Rabu (29/7), inovasi ini bisa hadir berkat program Outreach Google Earth. Pada program ini, Google menggandeng penyedia sensor polusi udara, Aclima yang merupakan perusahaan rintisan. Tercatat Google sudah menjalin kerjasama dengan Aclima dalam satu setengah tahun terakhir. Baca: Mobil ... Hal 7

FOTO:ISTIMEWA

Tak lucu tapi ditunggu.. PWNU warning Parpol tak tunggangi NU Khusus PKB tak masalah..

hakim. Uang suap berasal dari kantong pribadi Gatot dengan harapan gugatannya diterima majelis hakim PTUN. “GPN dan ES dikategorikan sebagai pihak yang memberi (suap) ke hakim PTUN,” terang Pelaksana TugasWakil Ketua KPK Johan Budi Sapto Pribowo dalam jumpa pers di Kantor KPK, Jakarta, Rabu (29/7). Baca: Gatot ... Hal 7

FOTO:BM/ANTARA

Cara Canggih Memetakan Pencemaran Udara Kota

Menanti 'calon boneka' Koalisi Majapahit

Baca: Siswa Baru ... Hal 7

PRAKIRAAN CUACA

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

CERAH BERAWAN Suhu 23-34°C

BERAWAN Suhu 24-33°C

CERAH BERAWAN Suhu 24-31°C

“Orang yang suka berkata jujur akan mendapatkan 3 hal, yaitu : KEPERCAYAN, CINTA dan RASA HORMAT.” - Ali bin Abi Thalib -

Anggaran Subsidi Turun Lagi Jadi 9 Persen JAKARTA (BM) - Besaran subsidi yang dialokasikan dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2016 akan turun di kisaran 9 persen-10 persen. Ini jelas jauh lebih rendah dari tahun sebelumnya yang mencapai 22 persen. “Subsidi dulu 22 persensekarangpaling 9 persen, belum lagi kartu sehat macammacam,” kata Wakil Presiden Jusuf Kalla, FOTO:IST saat memberi pengaJusuf Kalla rahan terkait Sinkronisasi Perencanaan dan Penganggaran dalam rangka Pengendalian Pembangunan di Kantor Bappenas, Jakarta, Rabu (29/7). Baca: Anggaran ... Hal 7


02 POLITIK NASIONAL

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Diusulkan PBNU

Islam Indonesia Bermuktamar

D

ua organisasi massa Islam terbesar di Indonesia, Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah dalam waktu hampir bersamaan menyelenggarakan muktamar. Muktamar NU digelar di Jombang pada tanggal 1-5 Agustus 2015, sedangkan Muktamar Muhammadiyah dihelat di Makassar pada tanggal 3-7 Agustus 2015. Baik NU maupun Muhammadiyah seperti penyelenggaraan muktamar sebelumnya melakukan penguatan organisasi melalui tema utama sesuai dengan program organisasi. NU mengangkat tema ’’Meneguhkan Islam Nusantara untuk Peradaban Indonesia dan Dunia’’. Tema Muktamar ke-33 NU itu tentang gabungan kekhasan Islam dengan nilai-nilai budaya lokal di Indonesia, tema tersebut dipilih lantaran ada sinergi yang terbangun di Indonesia. Muhammadiyah mengangkat tema ’’Gerakan Pencerahan untuk Indonesia Berkemajuan’’ dan bersamaan Muktamar 1 Abad Aisyiyah dengan tema ’’Bersatu Berkarya Membangun Ukhuwah’’, tema Muktamar ke-47 Muhammadiyah merupakan penguatan pencerahan menuju kemajuan, merupakan pilihan untuk menyongsong kemajuan dunia dengan Islam tetap sebagai bagian dari kemajuan. Baik Muktamar NU dan Muktamar Muhammadiyah, sesungguhnya sama-sama ingin membangun kekuatan Islam dengan meneguhkan ajaran Islam sesuai dengan Al Quran dan As-Sunnah. Oleh karena itu, hasil muktamar kedua ormas Islam terbesar di Indonesia ini akan mencerminkan Indonesia ke depan seperti apa? Apakah umat Islam masih terus menerus disibukkan urusan kilafiyah (perbedaan pandang dalam beribadah yang sepele) atau sudah lebih cemerlang memaknai perbedaan. Memaknai tema Muktamar NU sejalan dengan asal muasal ormas Islam ini didirikan untuk menyelematkan situs di Makkah dan Madinah, termasuk makam Nabi Muhammad SAW yang terancam akan digusur sebagaimana dokumen-dokumen pendirian NU. Oleh karena Islam Nusantara merupakan potret khas Islam dalam kehidupan beragama di Indonesia dengan budaya begitu kental dalam pergaulan dengan dunia luar. Sementara Muhammadiyah sesuai dengan semangat pergerakan sejak didirikan untuk pencerahan, maka tema pada Muktamar Muhammadiyah mengingatkan kembali bahwa pencerahan untuk pemurnian ajaran agama Islam sebagai modal dasar kemajuan Indonesia ke depan dalam menjaga solidariras Islam internasional. Apalagi dikuatkan dengan Aisyiyah dengan program tidak pernah berhenti membangun ukhuwah. Potret Islam Indonesia sesuai dengan perubahan zaman dan perkembangan peradaban zaman, kian menunjukkan bahwa ciri khas masing-masing gerakan selalu dikuatkan dengan simbol sendiri-sendiri, sehingga Islam Indonesia nampak memang begitu beragam dan begitu kental dengan nuansa budaya, walaupun terus mengikuti perubahan zaman dan kemajuan di semua sektor. Oleh karena itu, membaca jalan pikiran Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah, sesungguhnya tidak ada perbedaan dalam menjaga pemurnian ajaran agama Islam sebagaimana sudah difirman Allah SWT dalam Al Quran maupun diberi contoh-contoh perbuatan, perkataan, dan pembolehan di zaman Nabi Muhammad SAW, sehingga hasil muktamar kedua ormas Islam terbesar itu insyaallah akan menjadi penguatan Islam dalam situasi zaman seperti apa pun. Oleh karena itu, tidak berlebihan muktamar kedua ormas Islam ini merupakan muktamar Islam Indonesia, atau dengan kata lain ’’Islam Indonesia Bermuktamar’’, sehingga pikiran umat Islam Indonesia dalam beribadah, bernegara, berkarya, berdagang, berjuang di dunia pendidikan maupun menjaga kesehatan umat, sangat ditentukan program hasil muktamar. Dan membaca hasil muktamar kedua ormas Islam terbesar di Indonesia itu, selama ini selalu memberikan kontribusi positif. Lepas dari berbagai program yang akan ditetapkan, maka jauh lebih dahsyat menyesuaikan dengan tema muktamar, juga pemurnian sekaligus penguatan ajaran Islam dalam berbangsa dan bernegara, para ulama, cendekiawan muslim-muslimah, harus berani memfatwakan peringatan keras terhadap tokoh masyarakat dan tokoh publik sebagai dalang korupsi di Indonesia selama ini. Semoga Allah SWT selalu memberi petunjuk ke jalan yang lurus. (*)

Kurikulum Anti Korupsi Akan Masuk Pesantren YOGYAKARTA (BM) - Rais Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Ahmad Ishomuddin mengatakan akan mengusulkan kurikulum anti korupsi pada Muktamar Nahdlatul Ulama ke-33 untuk diajarkan di kalangan pesantren. “Kami akan usulkan (kurikulum anti korupsi) untuk disampaikan di Muktamar nanti,” kata Ishomuddin di Yogyakarta, Rabu (29/7). Menurut dia, kurikulum tersebut penting sebab alim ulama dan pondok pesantren wajib menjadi teladan dan penjaga moral melalui penguatan. pendidikan nilai-nilai dan perilaku anti korupsi . Apalagi selama ini, tidak banyak kalangan kiai yang menyadari bahwa pemberian atau

sumbangan seseorang yang berkunjung ke pesantren bisa jadi berupa pencucian uang atau risywah atau suap. “Namun demikian dalam kasus tertentu ada yang masih menganggap pemberian seseorang tersebut hadiah bukan risywah,” kata Ishomuddin. Ia mencontohkan, dalam pelaksanaan pilkada kerap seorang calon berdatangan mengunjungi pesantren dengan maksud meminta restu. Dalam kesempatan itu, menurut dia, tidak jarang disertai dengan pemberian sesuatu yang memiliki kemungkinan risywah atau suap. Oleh sebab itu, ia juga mengingatkan kepada para kiai untuk tidak mudah menerima suatu pemberian dari orang lain,

apabila perlu dapat menanyakan terlebih dahulu apa dan dari mana barang pemberian itu berasal. Menurut dosen ilmu hukum Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta, Hifzil Alim pengetahuan khusus mengenai korupsi serta pencucian uang perlu diterapkan di kalangan pesantren dengan mengacu hukum agama dan hukum positif. Sebab, menurut pegiat anti korupsi itu, sesuai hasil riset yang dilakukan masih banyak para kiai yang belum betul-betul memahami korupsi serta pencucian uang dari sisi hukum positif. “Pokoknya asal nyumbang ke pesantren masuk surga. Padahal kalau sumbangannya ternyata

tidak bersih, penegak hukum bisa masuk,” kata Hifdzil. Sementara itu, Koordinator Seknas Jaringan Gusdurian Alisa Wahid mengatakan selama ini kegiatan “bahtsul masail” atau majelis yang membahas berbagai masalah tentang berbagai hukum keagamaan di kalangan pesantren masih belum mendalam soal korupsi. Pembahasan mengenai korupsi, kata dia, rata-rata umum menyangkut “ghulul” (penggelapan), “risywah” (penyuapan), serta “sariqah” (pencurian). “Belum secara khusus membahas “money laundering” (pencucian uang),” kata puteri sulung mendiang mantan Presiden Abdurrahman Wahid ini. (at/epe)

Pencalonan Terganggu di Pilkada Serentak

Golkar Kubu AL Minta Kelonggaran KPU

FOTO: BM/ANTARA

CALON JENDERAL MASA DEPAN: Presiden Jokowi menyalami para calon perwira remaja usai memberi pembekalan di Akademi Kepolisian, Semarang, Rabu (29/7) malam. Mereka bersama lulusan Akademi Militer tiga matra TNI lainnya akan dilantik hari ini.

Hadiri Malam Pembekalan Capaja TNI-Polri

Presiden: Hindari Penerapan Jiwa Korsa Sempit SEMARANG (BM) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri malam pembekalan Calon Perwira Remaja (Capaja) TNI-Polri tahun 2015 di gedung Graha Cendikia, Kompleks Akademi Kepolisian, Semarang, Rabu (29/7). Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi mengingatkan bahwa Indonesia sedang dan akan menghadapi berbagai tantangan berat di masa depan. “Para calon perwira remaja (Capaja), kita akan terus berjuang karena kita akan menghadapi tantangan Indonesia yang mempunyai masyarakat yang majemuk beragam dan plural. Sehingga sering memunculkan konflik-konflik horizontal maupun kekerasan yang mengatasnamakan isu agama. Kalau gesekan itu masih kecil harus segera diselesaikan,” ujar Presiden di hadapan 739 calon perwira remaja TNI-Polri. Presiden juga menekankan para taruna lulusan akademi TNI-Polri yang akan dilantik untuk tidak

menerapkan jiwa korsa sempit. “Hindari penerapan jiwa korsa yang sempit,” katanya. Presiden menegaskan tidak ingin lagi mendengar adanya gesekan antarangkatan atau antara TNI dan Polri. Dalam amanatnya, presiden juga meminta personel TNI-Polri selalu dekat dengan rakyat dan selalu mengutamakan dialog serta musyawarah untuk menyelesaikan persoalan. “Karena kita lahir dari rakyat dan digaji dari rakyat. Dengarkan suara dan aspirasi rakyat. Utamakan dialog dan musyawarah. Ini pendekatan preventif yang merupakan budaya kita. Kalo bisa dimusyawarahkan,” katanya. Hari ini, Presiden Jokowi akan menjadi inspektur upacara Prasetya Perwira TNI-Polri yang lulus tahun ini. Pada tahun ini telah diluluskan masing-masing Akademi Militer sebanyak 215 siswa, Akademi Angkatan Udara 89 siswa, Akademi Angkatan Laut 100 siswa, dan Akademi Kepolisian 389 siswa. (at/epe)

MAKASSAR (BM) – DPP Partai Golkar kubu Agung Laksono (AL) meminta KPU RI memberikan kelonggaran dalam membenahi perbedaan nama usungan pasangan bakal calon di sejumlah daerah saat melakukan pendaftaran. “Ini permasalahan yang dialami se-Indonesia. Makanya, kita menginginkan agar ini disikapi secara bijak dan jangan cepat mengambil keputusan menolaknya,” ujar Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen), Sabil Rachman, Rabu (29/7). Dia menegaskan bahwa penolakan rekomendasi Partai Golkar oleh KPU, termasuk di lima daerah di Sulawesi Selatan seharusnya tidaklah terjadi. Dia pun menyesalkan sikap KPU di daerah yang tidak mengkoordinasikan perbedaan tersebut ke DPP. “Seharusnya kalau ada persoalan seperti itu, mereka (KPU Daerah) mengkoordinasikan ke kami di DPP. Jangan langsung ditolak. Diterma saja dulu sambil menunggu konfirmasi dari kami. Kecuali kalau memang jumlah kursinya tidak mencukupi,” katanya. Sabil Rachman mencontohkan, penolakan pasangan calon usungan Partai Golkar di Kabupaten Gowa, yakni Sjahrir Syafruddin Daeng Jarung-Anwar Usman itu disesalinya karena langsung dilakukan di hari terakhir masa pendaftaran. Pasangan ini hanya menyerahkan surat rekomendasi dari kubu Agung Laksono, sehingga KPUD Gowa menggugurkannya dengan alasan berkasnya tidak memenuhi persyaratan pencalonan. Untuk itu, lanjut Sabil, DPP Golkar Agung Laksono dan Aburizal Bakrie segera melakukan rapat untuk mengidentifikasi masalah pencalonandidaerah.Setelahitu,pihaknyaakanmendatangiKPU RI untuk membicarakan persoalan usungan Golkar. (at/epe)

Ustaz Tolikara Ingin Diselesaikan secara Adat JAYAPURA (BM) - Tokoh muslim KabupatenTolikara, Ustaz Ali Muchtar sepakat agar penyelesaian masalah pembakaran mushola dan larangan beribadah umat Islam yang sempat terjadi di Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah, diselesaikan secara adat. “Kami mewakili umat Muslim dan selaku tokoh agama Islam yang ada di Tolikara menyampaikan bahwa insiden yang terjadi di Tolikara diselesaikan secara damai dan kami setuju bahwa insiden tersebut bukan masalah SARA atau agama,” ujarnya di Kantor Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Papua di Jayapura, Rabu (29/7). IapunmemintakepadaseluruhumatMuslimyangadadiseluruh Indonesiaagartidakmemperpanjangpersoalandanmenjauhkan diri dari aksi anarkisme yang bisa memperpanjang masalah dan akan membahayakan pihaknya kembali. “Kami mohon kepada saudara-saudarakuumatIslamdiseluruhnusantara,jangansampai ada terjadi aksi balas dendam karena kami siap menyelesaikan insidenTolikara secara damai melalui cara adat,” ucapnya. Sebagai kaum minoritas di Tolikara, katanya, Pemerintah Kabupaten Tolikara diminta untuk bisa memberi jaminan agar umat Islam bisa menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan yang dipegang. “Kami minta kepada tokoh gereja maupun pemerintah daerah, kami minta jaminan keselamatan, ketenangan dan kedamaian kami dalam beribadah sesuai agama yang kami yakini,” kata Ali Muchtar. Untuk itu, Polda Papua diminta dapat segera menghentikan proses hukum yang sedang dijalankan dari insiden pada 17 Juli 2015 itu. (at/epe)

The Asia-Pacific Regional Meeting on Peacekeeping

Sepakat Memperkuat Dukungan Misi Perdamaian PBB JAKARTA (BM) - Negara-negara di kawasan Asia-Pasifik, dalam acara The Asia-Pacific Regional Meeting on Peacekeeping yang berakhir Selasa (28/7) malam di Jakarta, sepakat memperkuat dukungan terhadap misi pemeliharaan perdamaian PBB. “Tingginya jumlah kehadiran pada pertemuan ini menunjukkan bahwa negara-negara di kawasan Asia-Pasifik memiliki komitmen kuat untuk memperkuat misi pemeliharaan perdamaian PBB,” kata Direktur Jenderal Multilateral Kementerian Luar Negeri Hasan Kleib ketika menutup acara sesuai rilis dari Kemenlu kemarin. Dalam dua hari terakhir, peserta pertemuan yang berasal dari 31 nega-

ra penyumbang personel dan pasukan perdamaian, pejabat-pejabat senior PBB serta wakil-wakil negara anggota tetap Dewan Keamanan PBB, telah mendengarkan paparan dari pakar dan praktisi pemeliharaan perdamaian. Selain itu, para peserta juga membahas berbagai tantangan yang dihadapi oleh negara-negara di kawasan Asia-Pasifik dalam berkontribusi pada misi pemeliharaan perdamaian PBB. Menurut Hasan, dalam pertemuan itu telah berhasil diidentifikasi upayaupaya yang dapat dilakukan oleh PBB dan masyarakat internasional untuk membantu meningkatkan kapasitas dan peluang kontribusi dalam peme-

liharaan dan pembangunan perdamaian. “Indonesia meyakini bahwa negara-negara di kawasan (Asia-Pasifik) memiliki peluang yang besar untuk mempersempit ‘contribution gap’ pada misi pemeliharaan perdamaian PBB dan mendukung pengiriman personel dan pasukan dengan cepat dan tepat waktu,” ujar dia. “Hal ini khususnya mengingat kawasan Asia-Pasifik tidak hanya menjadi ‘rumah’ bagi negara-negara penyumbang pasukan dan personel terbesar, melainkan juga negara-negara yang berpotensi menjadi kontributor besar,” lanjut dia. Menanggapi seruan Indonesia, para

peserta telah menyampaikan komitmen awal untuk menambah kontribusi mereka pada misi pemeliharaan perdamaian PBB, termasuk melalui pengiriman alutsista dan unit medis serta komitmen pelatihan dan penguatan kapasitas para personel penjaga perdamaian. Hasan menyebutkan, Indonesia akan menyelesaikan pengiriman tiga helikopter ke misi pemeliharaan perdamaian di Mali, Afrika, yang tergabung dalam misi PBB atau United Nations Multidimensional Integrated Stabilization Mission in Mali (MINUSMA) pada akhir Agustus 2015. “Untuk 2016, telah terdapat kesiapan operasional untuk mengirimkan

satu Satuan Tugas Batalyon Komposit berkekuatan sekitar 800 personel dan satu Satuan Tugas ‘Formed Police Unit’ (FPU) berkekuatan 140 personel,” ungkap dia. Selanjutnya, dalam pertemuan tersebut sejumlah negara juga menyampaikan berbagai usulan kerja sama regional, khususnya dalam hal peningkatan kapasitas negara-negara di kawasan, serta penyelenggaraan pertemuan tematis terkait isu-isu pemeliharaan perdamaian. Dalam rangkaian acara “Asia-Pacific Regional Meeting on Peacekeeping” yang berlangsung dua hari, 27-28 Juli, para peserta juga telah meninjau langsung Pusat Misi Pemeliharaan Perd-

amaian (PMPP) TNI di Sentul, Bogor. Pertemuan itu merupakan bagian dari rangkaian pertemuan serupa mengenai pemeliharaan perdamaian di kawasan lain, yakni Eropa, Amerika, dan Afrika. Hasil dari pertemuan itu akan disampaikan dalam Pertemuan Puncak Pemeliharaan Perdamaian (Peacekeeping Summit) di sela-sela Sidang Majelis Umum PBB ke-70 di New York, AS, pada September 2015. Peacekeeping Summit itu rencananya akan diketuai bersama oleh Presiden AS Barack Obama, beserta para pemimpin dari negara-negara tuan rumah pertemuan regional lainnya, termasuk Indonesia. (at/epe)


METRO JATIM 3

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Euforia Pilkada Jangan Lupakan Isu Keutuhan NKRI BM/FAIZAL

Senator: Munculnya Beberapa Masalah Cukup Mengagetkan

CINTAI BANGSA: Ahmad Nawardi saat sosialisasi kebangsaan, ajak pemuda mencintai bangsa dengan segenap jiwa.

SURABAYA(BM) -WakilKetua Komite II DPD RI, Ahmad Nawardi meminta euforia Pilkada serentak 2015 dan 2017 serta Pemilu 2019 tidak membuat masyarakat terlena. “Meski menjadi perhatian banyak pihak, masyarakat dan semua elemen bangsa juga harus tetap waspada terhadap sejumlah isu penting

lainnya,” ungkap Nawardi usai menjadi pembicara dalam pelatihan Kader Lanjutan Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Jatim di Surabaya, Rabu (29/7). Menurut Nawardi, banyak masalah yang mengancam keutuhan NKRI yang luput dari perhatian masyarakat. Sebut saja kasus Tolikara dan beberapa

masalah lainnya. “Memang sejumlah kasus ini sudah tertangani dengan baik, namun munculnya beberapa masalah ini cukup mengagetkan,” terangnya. Kecintaanterhadapbangsaini, lanjutnya, seharusnya tidak perlu teralihkan kepada isu lain walau sejenak. Menjaga keutuhan NKRI dan keseimbangan keberagaman masyarakatIndonesiamenjadihal yang sangat penting ditanamkan dalam diri warganegara. Generasi muda, katanya, juga

memiliki hak dan kewajiban yang samasebagaiwarganegara.Sudah seharusnya pemuda mencintai bangsainidengansegenapjiwanya. “Harusnya kita lebih mencintai produkdalamnegeribukanmalah menggandrungi produk luar (negeri).Apalagidierapasarbebas kita harus menang di negara sendiri,” tutur mantan anggota DPRD Jatim itu. Sementara dalam sosialisasi kebangsaan yang digelar Minggu (26/7) lalu, dia berpesan kepada

sejumlah generasi muda tentang pentingnyameneladaniPancasila sebagai dasar negara. “Di dalamnya banyak nilai penting dalam bernegara, termasuk dalam melaksanakan Demokrasi,” katanya. Di Indonesia, lanjutnya, demokrasi berlandaskan nilai ideologibangsayaituPancasila.Dalam Pancasila terkandung prinsipprinsip demokrasi bukan prinsipprinsipkediktatoran.Didalamnya terdapat sifat kekeluargaan dan kegotongroyongan. (zal/rdl)

PWNU Warning Parpol Tak Tunggangi NU SURABAYA (BM) - Persiapan Muktamar ke-33 Nahdlatul Ulama (NU), 1–5 Agustus terus dimatangkan. Hanya saja hajatan akbar ini juga disebut-sebut ‘diminati’ sejumlah partai politik (parpol) sebagai ajang konsolidasi Pilgub 2018 maupun Pemilu 2019. Karenanya, sejumlah elit Pengurus Wilayah NU (PWNU) mengingatkan kepada parpol untuk tidak menunggangi NU. Ketua PWNU Jatim KH Mutawakkil Alallah menyampaikan pihaknya sudah mencium adanya pihak yang ingin me-

rabaya, Rabu (29/7). Menurutnya, memang banyak aktivis parpol yang berasal dari kader NU. Karenanya itu upaya pencegahan tidaklah mudah. Tetapi dia tetap akan berkomitmen dengan prinsip independen tersebut. “NU tidak dimana-mana, tetapi Nahdliyin bisa dimana-mana. Ini harusnya dipahami,” terang Kiai Mutawakkil. Dia menambahkan, parpol ataupun oknum yang akan menunggangi NU sebaiknya berpikir dua kali. Ini lantaran bisa menjadi

nunggangi NU. Karenanya, dia bertekad menjaga NU agar tetap bisa menjaga jarak dengan parpol. Ini untuk mencegah kebesaran NU dimanfaatkan oleh pihak–pihak tertentu. “Kami tetap berkomitmen untuk menjaga jarak dengan partai politik. Karena NU merupakan Ormas yang independen,” kata Kiai Mutawakkil seusai bertemu Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perisai Swara Indonesia (Parsindo), HM Jusuf Rizal di kantor PWNU Jatim, Jalan Masjid Al-Akbar Su-

bumerang terhadap mereka. “Tidak bisa NU ditunggangi, nanti kualat,” tegas Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong, Probolinggo tersebut. Dia menyampaikan, sejauh ini, NU tetap mempertahankan khittah yakni menjadikan khittah produktif. Artinya, kendati NU menjaga jarak juga tidak lantas menolak bekerja sama dengan parpol. Khittah NU dijelaskannya bukan pasif tapi aktif. Dengan demikian NU akan memanfaatkan instrumen Nahdliyin dengan aspirasi umat dan masyarakat, seperti halnya keberadaan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

“Contohnya PKB banyak bersama kita. Kebetulan ketua PKB Jatim (Abdul Halim Iskandar, red) adalah ketua DPRD Jatim yang juga dewan pembina pelaksanaan Muktamar ke-33 NU nanti,” tegas Mutawakil. Untuk menjaga netralitas dengan tetap menjaga khittah produktif, lanjut Kiai Mutawakkil, NU juga menjaga hubungan dengan ketua partai politik yang lain. “Termasuk ada Surya Paloh (ketum DPP Nasdem), juga mengundang DPP Partai Golkar, mengundang Prabowo Subianto (Ketum DPP Gerindra) dan Megawati Soekarnoputri (Ketum DPP PDIP),” paparnya.

Beras Korban Bencana Raung Belum Disalurkan Bulog Divre Jatim Tunggu Permintaan SURABAYA (BM) - Bantuan berupa beras yang rencananya akan diberikan pada warga sekitar Gunung Raung hingga

ada permintaan pasti kami kirim sesuai jumlah kuota. Tiap kabupaten dapat jatah CBP 100 ton untuk alokasi jatah selama satu tahun,” kata Kepala Perum Bulog Divre Jatim,Witono, Rabu (29/7). Tiap daerah mendapatkan jatah 100 ton jadi total ada 300 ton

saat ini belum disalurkan. Meski sudah disiapkan, Perum Bulog belum mau menyalurkannya karena belum ada permintaan. “Belumadapermintaanuntuk penyaluran beras yang dialokasikan dari cadangan beras pemerintah (CBP). Kami siap jika

yang bisa dialokasikan bagi korban erupsi. Jika dirasa jumlah itu setelah disalurkan masih kurang, kepala daerah atau bupatibisamemintatambahanpada Gubernur. Dampak erupsi Raung meliputi tiga daerah, yakni Kabupaten Bondowoso, Kabu-

BM/ANTARA

PAMERAN INDUSTRI PETERNAKAN Pengunjung mengamati mesin pengumpul telur pada Indo Livestock Expo di Surabaya, Rabu (29/7). Pameran industri peternakan yang diikuti 40 negara tersebut memamerkan sejumlah sarana peternakan dan berlangsung hingga 31 Juli 2015.

paten Situbondo dan Kabupaten Banyuwangi. “Setiap tahun itu kabupaten/kota dapat jatah 100 ton. CBP stok gubernur ada 200 ton. Kalau kabupaten/kota ada yang kurang bisa stok 200 ton yang dipegang gubernur bisa diminta oleh bupati,” ungkapnya. Jika jatah CBP selama setahun atau saat terjadi bencana tidak diambil maka jumlahnya akan hangus. Namun di tahun berikutnya, jatah CBP akan kembali dapat alokasi 100 ton. Dalam setahun, Perum Bulog Divre Jatim menyiapkan CBP sebanyak 4.000 ton. Jumlah itu disiapkan untuk stok di 38 kabupaten/kotamasing-masing100ton dan total se-Jatim 3.800 ton. Sebanyak 200 ton sisanya dipegang oleh Gubernur Jatim untuk didistribusikan darurat jika ada daerah yang butuh lebih. Jika dianggapmasihkurang,gubernur bisa mengajukan permintaan beras pada pemerintah pusat. Sementara terkait kondisi erupsi Gunung Raung, hingga kini aktivitas vulkanis masih mencapai ketinggian 3.332 meter dari permukaan laut. Laporan aktivitas Gunung Raung pada Selasa pagi pukul 00.00-06.00 tercatat secara visual angin tenang, suhu udara 18 dearajat celcius, asap kelabu tipis tekananlemahdenganketinggian 600 meter condong ke arah Barat Laut, data seismik tercatat tremor menerus dengan amplitudo dominan 29 milimeter.(zal/rdl)

Waspadai Liberalisme, Pemuka Agama Diminta Jaga Kedamaian

Gubernur Ajak Memanggil Pancasila di ’Lorong Gelap’ Paham liberalisme dan individualisme menjadi hal yang patut untuk diwaspadai khususnya di era modern. Karena keduanya sudah merasuki masyarakat saat ini, bukan lagi mengutamakan musyawarah mufakat.

lihatan ini menyebabkan kegaduhan dalam kerukunan antar umat beragama,” imbuhnya. Untuk terus menjaga kerukunan antarsesama, Pakde Karwo minta pemimpin daerah hingga aparat keamanan agar memberikan nuansa kehidupan secara damai, tenang demi terciptanya toleransi kerukunan umat beragama.

GUBERNUR Jatim Soekarwo, saat menghadiri silaturahmi kerukunan umat beragama seJatim 2015 di Balai Kartika Makodam V Brawijaya, Rabu (29/ 7), menuturkan bahwa saat ini masyarakat menjadi sasaran dari proxy war sekaligus dilumpuhkan oleh kekuatan pasar liberalisasi. “Mari kita secara bersama memanggil Pancasila di lorong gelap. Mari kita hidupkan musyawarah mufakat dan toleransi sesuai dengan semangat Pancasila,” tegasnya. Di era modern saat ini, lanjutnya, agama telah diracuni oleh pikiran-pikiran liberalisasi.

“Kerusuhan di beberapa daerah, merupakan bentuk liberalisme yang terjadi dan telah merusak nilai-nilai kerukunan umat beragama,” ungkapnya. Dia mengingatkan, kepada tokoh dan pemuka agama agar tidak saling menyalahkan sekaligus meminta maaf atas kejadian di Tolikara yang melibatkan keyakinan agama. “Kita adalah sasaran di dalam pikiran liberalisme. Semua tokoh agama prihatin terhadap situasi seperti ini. Peran ulama, kiai, pendeta, pedande diserbu oleh tokoh tokoh agama yang tidak kelihatan. Namun, kehadiran tokoh agama yang tidak ke-

BM/FAIZAL

FAIZAL ABDILLAH - SURABAYA

“Kebiasaan yang rukun harus dipelihara dengan baik. Pada dasarnya, tipe masyarakat Indonesia adalah hidup secara rukun berdampingan. Pemimpin harus menjadi contoh, baik pemimpin agama, pemimpin umat hingga pimpinan di pemerintahan,” ungkapnya. Musyawarah mufakat juga harus sering dilakukan dalam

JAGA KERUKUNAN: Gubernur Soekarwo beserta jajaran Forkopimda dan enam perwakilan pemuka agama bertekad menjaga kerukunan umat beragama di Jatim.

setiap interaksi antarsesama. Pemimpin harus menjadi panutan. Tokoh agama hingga pemerintahan harus lebih sering menyapa masyarakatnya dengan senyum dan suasana yang dingin. Sementara Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Eko Wiratmoko menjelaskan, komunikasi dan silaturahmi antarpemeluk agama pada dasarnya merupakan salah satu ajaran agama. Karena, semua agama mengajarkan tentang kebaikan, kepedulian dan saling tolong menolong antara sesama manusia. “Kita boleh berbeda agama dan kepercayaan, akan tetapi jangan sampai kita terkotakkotak dan terpisah-pisah dari sendi-sendi kehidupan bangsa Indonesia yang majemuk tetapi senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan sesuai dengan ajaran Pancasila dan UUD 1945,” terangnya. (*)

Kami tetap berkomitmen untuk menjaga jarak dengan partai politik. Karena NU merupakan Ormas yang independen. Tidak bisa NU ditunggangi, nanti kualat.”

ISTIMEWA

Muktamar ’Diminati’ untuk Ajang Konsolidasi Pemilu

- KH MUTAWAKKIL ALALLAH Ketua PWNU Jatim

Ditanya apakah saat ini NU hanya dikuasai PKB, Kiai Mutawakkil menanggapinya dengan nada berseloroh, “Sepertinya yang menguasai PKB itu

KH Mutawakkil Alallah

memang NU,” tandasnya sambil tertawa.(vic/rdl)

Kesehatan

330 Balita di Jawa Timur Terjerat HIV/AIDS SURABAYA (BM) - HIV/AIDS masih menjadi penyakit yang sangat ditakuti masyarakat. Selain menggerogoti tubuh pengidap penyakit ini akan memiliki beban moral yang sangat berat. Penderita penyakit seksual ini seringkali dikucilkan oleh masyarakat, kendatipun pemerintah telah memberikan sosialisasi tentang upaya memberikan support terhadap penderita. Sayangnya, penyakit menakutkan ini tidak hanya menimpa orang yang melakukan aktifitas seksual menyimpang maupun berganti-ganti pasangan. Penyakit ini juga menular melalui jarum suntik maupun diturunkan oleh orang tua yang mengidap penyakit serupa. Yang mengejutkan jumlah anak anak yang mengidap penyakit ini cukup besar. Untuk jawa timur sebanyak 330 balita atau bayi di bawah lima tahun (umur 0-4 tahun) positif HIV/ AIDS. Jumlah ini sebagian dari total 446 anak-anak di jatim yang positif HIV/AIDS,. “HIV/AIDS sekarang tidak hanya menimpa remaja dan orang dewasa saja, anak-anak juga banyak yang positif,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Jatim, dr Harsono. Data Dinkes Jatim menyebutkan, selama 2014 jumlah penderita HIV/AIDS sebanyak 26.235 penderita dengan rincian HIV 16.051 dan AIDS 10.184. Dinkes Jatim juga mencatat pada 2014 ada sebanyak 24.935 penderita dikategorikan HIV, sedangkan 12.347 di antaranya masuk kategori AIDS. “Ini menjadi perhatian serius Pemprov Jatim selain beberapa kasus kesehatan lainnya sepertiTuberkulosis (TB) dan Kusta,” ujarnya. Dari total penderita HIV/AIDS di Jatim yang telah meninggal, sebanyak 2.292 orang. kebayakan dari golongan hetroseksual, suntik dan homo, perinatal dan biseks. Untuk persentasenya hetroseksual mencapai angka 75 persen disusul oleh suntik 15 persen dan sisanya homo, perinatal dan biseks. “Hetroseksual memang angkanya tertinggi hal ini disebabkan karena sering gonta-ganti pasangan dalam berhubungan seksual,” ujarnya. Untuk daerah terbanyak kasus HIV/AIDS diduduki Kota Surabaya (2.030 kasus), disusul Kabupaten Malang (1.058 kasus) dan Kabupaten Jember (750 kasus). Sedangkan daerah yang paling sedikit melaporkan kasus AIDS adalah Kabupaten Sampang (4 kasus). Sementara jenis pekerjaan, pasien AIDS terbanyak adalah wiraswasta 2.192 kasus atau 17,75%, disusul dengan ibu rumah tangga sebanyak 2.129 (17,24%). Kelompok umur pasien AIDS yang tertinggi adalah pada kelompok umur 25-29 tahun, sebanyak 2.803 kasus (22,70%). Faktor risiko penularan tertinggi adalah melului hubungan heteroseks, yaitu sebanyak 9.627 (77,97%). Harsono berharap ada upaya intensif dari semua pihak untuk mengurangi penularan dan penambahan jumlah kasus HIV/ AIDS. Pemerintah sebagai pengambil kebijakan akan merevisi Perda Nomor 5/2004, menyiapkan Obat Anti Retrovirus (ARV) dan obat pendukung lainnya yang akan diberikan secara gratis. “Lebih baik memeriksakan diri sedini mungkin, sehingga penanganannya bisa cepat dilakukan,” terangnya Selain itu, upaya yang akan dilakukan dengan memperkuat 134 sarana diagnosis HIV berupa layanan VCT (Voluntary Counseling and Testing) di kabupaten/kota dan 45 sarana CST (Care Support Treatment) serta mengkampanyekan Aku Bangga Aku Tahu (ABAT).(zal/rdl)

Harsono


04 TIMUR RAYA

BERITA METRO www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

SITUBONDO I BONDOWOSO I LUMAJANG I JEMBER I BANYUWANGI

Aktivitas Penambangan Liar di Kecamatan Suboh, Masih Marak

lintas kota

Keterangan Camat Tak Sesuai Fakta di Lapangan

Tiga Paslon Cabup di 3 Kabupaten, Mulai Jalani Tes Kesehatan JEMBER (BM) - Pasangan calon (paslon) kepala daerah di tiga kabupaten mulai jalani tes kesehatan di RS Daerah dr Soebandi Jember. Paslon kepala daerah yang menjalani pemeriksaan itu adalah calon dari Kabupaten Jember, Banyuwangi, dan Situbondo. RSD dr Soebandi merupakan rumah sakit rujukan untuk Jawa Timur bagian timur, sehingga KPU di tiga kabupaten setempat bekerjasama dengan rumah sakit tersebut. Pemeriksaan kesehatan mulai dilakukan Rabu (29/7) hingga Minggu (2/8), mendatang . Tiga paslon yang diperiksa kesehatannya pada Rabu adalah Abdullah Azwar Anas-Yusuf Widiatmoko (Banyuwangi), Sugiarto-M Dwikoryanto (Jember), dan Abdullah Faqih Ghufron-Untung (Situbondo). Sementara calon lain, seperti Faida-Muqit Arief (Jember) dan calon lain dari Banyuwangi dan Situbondo akan menjalani tes kesehatan, Kamis (30/7) atau hari ini. Menurut Kepala Humas RSD dr Soebandi Jember, dr Justina Evy, tes kesehatan itu memakan waktu hingga 10 jam mulai pukul 07.00 - 17.00. ”Pemeriksaan jasmani dan rohani. Antara lain pemeriksaan jantung, darah, urine, pemeriksaan pernafasan, psikologi. Dan khusus untuk calon kepala daerah perempuan ada tambahan papsmear,” terang Evy. Untuk pemeriksaan kesehatan paslon di tiga kabupaten itu, RSD dr Soebandi Jember melibatkan 15 dokter. Mereka terdiri dari dokter umum dan spesialis. Biaya pemeriksaan satu pasangan calon kepala daerah mencapai Rp 15 juta. Besaran biaya sama untuk masing-masing calon dari ketiga kabupaten. Tes kesehatan di RSD dr Soebandi itu cukup menarik karena seorang paslon yang diperiksa tim dokter adalah pelaksana tugas (Plt) Direktur RSD dr Soebandi Jember dr M Dwikoryanto.Terkait hal itu, Justina Evy menegaskan tim dokter bekerja secara profesional dan tidak akan ada campur tangan dalam tes kesehatan itu. (aru/edi/nov)

Namun setelah dipantau ke lokasi terkait kejelasan aktivitas penambangan yang telah ditutup dari keterangan Camat Suboh ternyata tak sesuai dengan fakta di lapangan. Rupanya, aktivitas penambangan yang disinyalir tak berizin dan dilakukan memakai mesin berat ternyata masih berlangsung. Ironisnya, meski mengeruk material tanah kegiatan itu aman-aman saja. Terlihat sebuah alat berat jenis excavator masih beroperasi dan sejumlah armada truk yang mengangkut material tanah juga lalu-lalang menuju salah satu tambak udang di Dusun Pesisir Desa Ketah melalui akses di Dusun Asam Desa Buduan Kecamatan Suboh. Kenyataan itu tentunya berbeda dengan keterangan Camat Suboh yang menegaskan semua aktivitas penambangan di wilayahnya telah ditutup. Sepertinya, pihak terkait dalam hal ini Pemkab Situbondo dan polres setempat harus melihat ke lokasi untuk memastikan masalah tersebut. (kim/edi/nov)

INLINE STORY l Penambangan liar atau tak berizin di Situbondo, tetap saja marak. Uasaha penutupan yang dilakukan pihak-pihak terkait hingga melibatkan polisi tak dilakukan serius. Sehingga, kerusakan alam akibat ekspolitasi tersebut bertambah parah. Namun anehnya, pemeruntah daerah masih saja tutup mata.

l Ironisnya, meski mengeruk material tanah di lokasai Kecamatan Suboh kegiatan itu aman-aman saja. Sepertinya, keterangan Camat Suboh itu hanya sekadar basa-basi agar kegiatan illegal tersebut tak kembali diusik. Ditambah lagi, sebuah alat berat jenis excavator masih beroperasi dengan sejumlah armada truk di lokasi penambangan.

FOTO:BM/ABDUL HAKIM

l Bukti adanya penambangan liar itu di Dusun Rampak Desa Gunung Malang Kecamatan Suboh Situbondo. Aktivitas pengerukan di lokasi tersebut tanpa kontrol dan cenderung menguntungkan sebagian pihak. Anehnya Camat Suboh Budi, malah menjelaskan kalau penambangan tak berizin di wilayahnya telah tutup semua.

LIAR: Alat berat berupa excavator yang ternyata masih marak di Kecamatan Suboh. Diduga kuat aktivitas penambangan yang dilakukan tak berizin,

FOTO:BM/AHMAD RULLAH

BAHU MEMBAHU: Anggota koramil, kelurahan, polsek dan Satpol PP saling bergotong royong membangun rumah seorang janda di lingkungan Mrapah Bondowoso.

kegiatan tersebut. tampak anggota Koramil Kaliwates bersama Lurah Sempusari dan staf bahu membahu memperbaiki rumah janda bernama Tuni (65). Rumah janda itu terbakar akibat tabung gas berapa waktu lalu hingga meludeskan rumahnya. Sementara, Lurah Sempusari Suyono mengatakan kegiatan yang dilakukan bersama jajaran koramil dan polsek untuk membangun rumah warga yang terbakar di lingkungan Mrapah Sempusari. “Kami membantu anggaran sebesar Rp 3 juta berupa bahan material di antaranya batu bata merah, kayu dan dinding bambu. Semoga bantuan ini bermanfaat,” harapnya. (aru/edi/nov)

SITUBONDO (BM)- Harga ayam hidup di Kabupaten Situbondo sudah mulai menurun. Bahkan, situasi tersebut diprediksi sampai minggu ke-3 usai Ramadan dan lebaran. Hal itu, diutarakan Yuni (34), peternak broiler (ayam pedaging) asal Arjasa Kecamatan Arjasa Situbondo. Menurutnya harga per kilogramnya ayam pedaging hanya Rp 15.000. Padahal, saat puasa mencapai harga Rp 17 ribu-19 ribu perkilogramya. “Turunnya harga ayam sejak masuk puasa hari pertama sampai sekarang, Rabu (29/7),” terangnya. Bahkan dikhawatirkan mulai minggu depan harga akan lebih turun dan bisa mencapai di kisaran Rp 12.000 – 13.000 perkilogramnya. “Harganya bagus hanya jelang awal puasa dan diperkirakan Seminggu jelang lebaran,” imbuhnya. Yuni memprediksi harga ayam di tingkat peternak menjelang lebaran paling tinggi Rp 19.000 per kilogramnya. Karena pasokan ayam banyak sehingga harga tidak terlalu naik. Sugeng (30), peternak broiler asal Desa Mangaran Kecamatan Mangaran Situbondo mengatakan harga ayam hidup Rp 15.500 atau turun dari harga sebelumnya yang mencapai Rp 17.500 – Rp 18.700 perkilogramnya. Penyebab harga turun karena stok ayam masih banyak sehingga diprediksi harga ayam akan terus turun.(edo/edi/nov)

Pererat Persaudaraan Umat Beragama, Bupati Adakan Silaturahmi jajaran instansi terkait. Dalam acara silahturahmi tersebut juga disertai pembacaan dan penandatanganan pernyataan kesepakatan dan kesepahaman antartokoh pemuka agama dan unsur pimpinan daerah. Bupati Amin Said Husni memberikan sambutan dalam rangka harmonisasi dan kerukunan umat beragama di Bondowoso, perlu ki-

ranya digelar silaturahmi dan sebagai antisipasi agar tak terjadi kejadian isu SARA seperti di Papua. ”Kami juga meminta hadirin berdoa untuk keselamatan saudara-saudara kita khususnya yang tinggal di sekitar Gunung Raung utamanya di Bondowoso agar diberi keselamatan dan kesehatan,” kata Bupati Amin Said Husni. (sun/edi/nov)

FOTO : BM/SUDARSONO

BONDOWOSO (BM) - Bupati Bondowoso H Amin Said Husni menggelar silaturahmi dalam rangka harmonisasi serta kerukunan antarumat beragama di Pendopo Kabupaten Bondowoso. Kegiatan itu bertujuan untuk mempererat jalinan komunikasi sesama umat beragama. Acara itu juga dihadiri beberapa tokoh agama, Muspida beserta

BERSATU: Penandatangan kesepahaman antarumat beragama di Bondowoso dilakukan di Pendopo Kabupaten dalam rangka persatuan dan kesatuan.

LUMAJANG (BM)- Pihak DPRD Kabupaten Lumajang, menggelar Sidang Paripurna untuk membahas 5 Raperda di Gedung DPRD yang juga dihadiri Bupati Lumajang H As’at Malik berikut Forkopimda, pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan 46 anggota dewan. Sidang dibuka Ketua DPRD Kabupaten Lumajang H AgusWicaksono. Dalam sambutannya ia lebih dulu mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri ke seluruh undangan. Setelah itu, Agus menyampaikan 5 Raperda yang diajukan akan dibeberkan Bupati Lumajang. Ketua DPRD selanjutnya mempersilakan Bupati Lumajang As’at Malik membacakan 5 Raperda yang diajukan tersebut. Bupati menjelaskan 5 Raperda yang diajukan itu PERWAKILAN

FOTO: BM/FITROH

Bupati As’at Beberkan 5 Raperda dalam Sidang Paripurna

PEMBAHASAN: Bupati Lumajang Drs H As’at Malik saat berjabat tangan dengan pimpinan dewan usai Sidang Paripurna di Gedung DPRD Lumajang.

di antaranya Raperda tentang Retribusi Pengendalian MenaraTelekomunikasi. Menurut bupati, pertelekomu-

nikasian di Indonesia sudah sangat pesat. ”Lokasi pembangunan menara telekomunikasi di Lumajang wajib mengikuti rencana tata ruang demi

tercapainya fasilitas efisiensi, dan estetika ruang,” terangnya. Kedua, Raperda tentang Penyelenggaraan Jalan Kabupaten, bupati menilai jalan merupakan salah satu prasarana transportasi penting bagi masyarakat. Akan tetapi, perlu ada penegasan landasan hukum dalam penyelenggaraan jalan tersebut. Selanjutnya dua Raperda tentang perubahan atas Perda No 14 Tahun 2011 tentang Retribusi Pelayanan Persampahan/Kebersihan dan Raperda tentang perubahan atas Perda No 14Tahun 2011 tentang RetribusiTempat Rekreasi dan Olah Raga. Bupati As’at menilai disesuaikan dengan perkembangan perekonomian Kabupaten Lumajang. Raperda tersebut adalah untuk penyem-

purnaan dan penyesuaian dari perda sebelumnya dan harus dilakukan dalam rangka penataan dan optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Retribusi Daerah. ”Ada Peningkatan tarif demi pendapatan asli daerah,” terangnya. Selanjutnya Raperda tentang Pengelolaan Pertambangan di Kabupaten Lumajang, bupati menyebut potensi sumber daya alam Lumajang sangat besar yaitu pasir dan batu galian C. Namun, berlakunya UU nomor 23 tahun 2014, bupati dan walikota tidak lagi mempunyai kewenangan. ”Atas pertimbangan itu, Pemkab Lumajang membuat Raperda dengan kajian mendalam sehingga tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan di atasnya,” pungkas bupati. (fit/edi/nov/adv)

TURUN: Ayam pedaging (broiler) milik Yuni, warga Desa Arjasa Kecamatan Arjasa Situbondo. Harga ayam jenis itu sudah mulai turun harganya.

Usai Lebaran, Harga Ayam Pedaging Mulai Turun

Pemerintah Kelurahan Bangun Rumah Janda yang Terbakar JEMBER (BM) - Kegiatan sosial warga dan pemerintah Kelurahan Sempusari Kecamatan Kaliwates Jember, kemarin (29/7). Bakti sosial itu membangun rumah seorang janda yang terbakar beberapa waktu lalu di lingkungan Mrapah. Turut dalam kegiatan itu anggota koramil, polsek dan petugas Satpol PP. Kegiatan serupa juga pernah dilakukan di lingkungan lain yang juga masuk dalam kelurahan Sempusari, berapa bulan yang lalu. Sementara itu, tujuan Bakti sosial itu adalah mendekatkan diri antara masyarakat dengan pemerintah daerah khususnya di Kelurahan Sempusari. Selain itu TNI dan masyarakat semakin dekat dengan adanya

FOTO : BM/EDO FIRMAN

SITUBONDO (BM) - Masalah lingkungan di dalam sektor apapun menarik untuk dicermati saat terjadi kerusakan ekosistem. Namun seringkali masalah lingkungan masih saja urutan belakangan setelah urusan politik dan ekonomi. Seperti yang terjadi di daerah Dusun Rampak Desa Gunung Malang Kecamatan Suboh Situbondo. Aktivitas eksploitasi sumber daya alam (SDA) di lokasi tersebut tanpa kontrol dan cenderung menguntungkan sebagian pihak saja. Sementara itu, Camat Suboh Budi saat dihubungi Berita Metro, Rabu (29/7), menyampaikan pihaknya sudah memastikan aktivitas penambangan di lokasi tersebut sudah ditutup karena dilakukan secara ilegal atau dengan kata lain liar. “Karena semua perusahaan penambangan di Situbondo masih belum mengantongi izin resmi. Makanya penambangan berupa material tanah itu sudah ditutup 3 hari lalu kecuali yang manual,” terangnya.

Dugaan Penyimpangan Rehab Pasar Baru, Kejari Akan Kroscek ke Lapangan LUMAJANG (BM)- Kejaksaan Negeri (Kejari) Lumajang secepatnya turun ke pasar Baru Lumajang untuk melihat serta mengkroscek pengerjaan rehab di pasar yang dianggarkan sebesar Rp 1,9 miliar, yang diduga menyalahi aturan dan fungsinya. Dampak dari dugaan penyimpangan itu pengerjaan yang dikerjakan baru berusia lima bulan ternyata sudah terjadi kerusakan di beberapa bagiannya. Kasi Intel Kejari Lumajang Eurius mengatakan pihaknya akan melakukan pengumpulan data (pull data) terkait masalah itu. ”Kami akan terjun ke pasar Baru dan melakukan pengecekan untuk mengkaji atas laporan dugaan ada penyimpangan pengerjaan rehab,” katanya. Dia mengaku tidak kaget dengan adanya laporan terkait penyimpangan di pasar Baru itu karena sejak awal proyek tersebut tidak pernah dipasangi papan nama. ”Memang warga sudah curiga sejak awal dikerjakannya proyek itu,” imbuhnya. Ditambahkan Eurius akan lebih baik jika rekanan memasang papan nama saat mengerjakan, sehingga warga bisa dengan mudah mengawasi. Eurius juga berjanji akan mengusut dugaan manipulasi pembuatan laporan P1 (hasil pekerjaan) yang dilakukan. ”Masyarakat juga melaporkan kalau rekanan tetap mengerjakan proyek, meski jadwalnya sudah habis,” tandasnya. Seperti diketahui, rehab pasar Baru Lumajang 2014 sebesar Rp 1,9 miliar diduga menyalahi spek. Apalagi, pekerjaan yang berumur 6 bulan tersebut, sudah banyak bagian pasar yang mengalami kerusakan. Di antaranya keramik pasar yang sudah pecah dan atap pasar yang berkarat. (uul/edi/nov)

Situbondo: Edy Sudibyo (koord), Edo Firman, Abdul Hakim, Sudarsono; Bondowoso: Djoko Susilo, Sodiq, Budi; Jember: Ahmad Rullah; Lumajang: Sentono Priambodo, Ulum Subektian, Fitroh; Banyuwangi: Gatot Imawan Herusustyo, Sumawi. Manajer Iklan/Langganan: 081 249 455 05


MALANG RAYA 05

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

KABUPATEN MALANG l KOTA MALANG l KOTA BATU

Kapolres Jamin Serius Tangani Kasus Predator Fun Park

AKBP Decky Hendarsono Kapolres Batu

BATU (BM) - Masalah perizinan pembangunan Predator Fun Park (PFP) di Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo, Kota Batu tampaknya bakal semakin panjang. Sebab, Kapolres Kota Batu, AKBP Decky Hendarsono berjanji akan menindaklanjuti laporan warga terkait kasus PFP tersebut. “Laporan dari warga itu karena ada masalah. Makanya, kami berjanji akan menindaklanjuti laporan warga soal perizinan PFP itu,” kata Decky Hendarsono, Rabu (29/ 7). Dia menjelaskan dalam laporan

warga itu tinggal melihat adakah pelanggaran pidananya. Menurut dia, jika hal itu ada pelanggaran tindak pidana, maka polisi akan memproses sesuai prosedur hukum. Maka itu, dia menegaskan tidak akan ada tedeng aling-aling untuk menindaklanjuti laporan tersebut. Dia juga mengaku tidak akan menjadi ewuh pakewuh menangani kasus tersebut. Yang penting, lanjut dia, dalam permasalahan yang dilaporkan warga itu ditemukan adanya pelanggaran pidananya.

Sebagaimana diketahui keabsaahan perizinan pembangunan PFP tersebut dipersoalkan warga. Sebab, selain dinilai melanggar UU tentang lingkungan dan RTRW, ditengarai pengelolaan wisata binatang predstor itu belum mengantongi izin dari BKSDA. “Demi memperjenih persoalan itu kita akan melakukan penyelidikan. Anggota juga akan berkoordinasi dengan BKSDA,” jelasnya. Apalagi, Decky mengaku belum mendapat laporan secara detail dari anggota Polres Kota Batu ter-

kait pelaporan warga yang mempersoalkan PFP itu. Makanya, dia akan memerintahkan anggotanya supaya segera menindaklanjuti adanya laporan itu. Sementara itu, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Global Independen Investigasi Center (GIIC),Taufik Hidayat mendukung sepenuhnya soal laporan warga tersebut. “Kita akan mendukung warga yang melaporkan kasus itu ke polisi. Sehingga, kasus tersebut diproses secara hukum sampai tuntas,” katanya. (gus/dra)

Gapeksindo Gelar Muscab MALANG (BM) - Gabungan Pengusaha Konstruksi Nasional Indonesia (Gapeksindo) Malang menggelar musyawarah cabang (Muscab), Rabu (29/7). Muscab yang digelar di Hotel Savana dihadiri Walikota Malang, HM Anton. Selain itu juga hadir Kapolres Malang Kota, Ketua Gapeksindo Jawa Timur, Ketua DPRD Kota Malang dan Rektor Universitas Negeri Malang. Ada 57 perusahaan jasa kontruksi yang berada di wilayah Malang Raya mengikuti Muscab. Ketua DPC Gapeksindo Malang Raya Ir H Ghufron Marzuqi mengatakan Muscab kali ini merupakan yang ketiga kalinya. ” Tujuannya untuk membentuk dewan pengurus baru. Selain itu juga dalam rangka penandatanganan MOU tentang pendidikan dan pelatihan jasa kontruksi,” jelasnya. Semua itu dilakukan, kata dia, agar para pengusaha jasa konstruksi yang tergabung di Gapeksindo ini lebih handal dan profesional. Sehingga, hasilnya sesuai dengan harapan semua pihak. Dia menjelaskan, jasa kontruksi kedepan akan lebih mendorong go green dalam setiap pembangunan. “Ini demi

terciptanya lingkungan yang sehat dan bermartabat,” jelas dia. Sedangkan Rektor UM, Rofiudin menyampaikan adanya MoU itu diharapkan bisa bersinergi dengan baik. Sehingga terjalin hubungan harmonis antara Universitas Negeri Malang dengan Gapeksindo. Maka itu, kata dia, Universitas Negeri Malang akan menyediakan tenaga ahli laboratorium dan mahasiswa yang berkompeten dalam bekerja. Terutama dalam mendukung program Gapeksindo. Sedangkan Walikota Malang, HM Anton dalam sambutannya menyampaikan catatan penting yang digariskan pemerintah pusat. Menurut dia, hal itu harus dijadikan pedoman demi mendorong percepatan serta penguatan pembangunan infrastruktur. “Adanya infrastruktur yang memadai, diyakini akan mampu mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi wilayah maupun peningkatan investasi secara nasional maupun daerah. Karena itu kita harapkan Muscab Gapeksindo ini menghasilkan program yang terbaik,” tambahnya.(aaj/dra)

GO GREEN: Tema ini diangkat oleh para anggota Gapeksindo yang berada di wilayah Malang Raya saat mengikuti Muscab.

KAMPANYE: Pria asal Indramayu bernama Syamsudin (44), seorang simpatisan NU berkampanye anti korupsi agar negara selamat dari koruptor. Aksi simpatikberjalan kaki menuju lokasi Muktamar NU di Jombang.

Rela Jalan Kaki demi Kampanye Anti Korupsi MALANG (BM) - Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) di Jombang dijadikan momen penting untuk melakukan kampanye anti korupsi. Pelaku kampanye itu adalah Syamsudin (44), seorang simpatisan NU. Demi kampanye anti korupsi agar negara selamat dari koruptor, Syamsudin menggelar aksi simpatik, Rabu (29/7). Dia berjalan kaki menuju lokasi Muktamar NU di Jombang. Pria asal Indramayu, Jawa Barat itu mengawali jalan kaki dari Balai Kota Malang. Tujuannya menuju Jombang, tempat Muktamar ke-33 digelar. Selama menggelar aksinya, Syamsudin membawa poster bertuliskan ‘NU Sejati Berani Menolak Korupsi’. Dia sambil berjalan memanggul tulisan yang dominan warna hijau dan merah itu. Selain itu, Syamsudin yang mengenakan kaos oblong dan peci haji membawa tas ransel berisi perlengkapan. Sebuah tas kecil juga berada di pinggang depan, berisi kaos yang bertuliskan NU Sejati Berani Menolak Korupsi yang akan diserahkan ke panitia Muktamar. Syamsudin juga mengalungkan tas plastik yang disetiap sisi dipasang tali yang dikalungkan di tubuhnya. Dalam tas plastik tersebut berisi kertas terjilid dengan tulisan besar ‘NU Sejati Berani Menolak Korupsi’. “Saya ingin menyampaikan pesan anti korupsi ke arena muktamar. Kita jangan melakukan pembiaran dan jangan apatis. Harus berjuang terus melawan korupsi. Karena korupsi akan berdampak pada anak cucuk kita,” kata Syamsudin saat berjalan di Jalan Dieng

Kota Malang, Rabu (28/7). Syamsudin sendiri pernah tinggal di Wisma AlKausar saat kuliah di Universitas Darul Ulum Peterongan, Jombang, sebelum kemudian kuliah UniversitasWisnuwardana Malang. Pria yang selama ini aktif di Rumah Baca Indramayu dan kegiatan-kegiatan anti korupsi ini berharap muktamar tidak dikotori koruptor. Negara ini, katanya ibarat perahu dan warga negaranya berada didalam perahu. Tindakan korupsi sama artinya membocori perahu yang sedang ditumpangi. Kalau dibiarkan akan menenggelamkan tidak hanya yang membocori kapal, tetapi semua penumpangnya. “Lewat media sosial saya mendengarVietnam saja akan menghukum mati koruptor. Masak negara kita malah menggembosi penegak hukumnya,” katanya. Rute yang akan dilalui Syamsudin meliputi Tugu Balai kota Malang menuju Kota Batu dengan melewati Dinoyo. Dari Kota Batu mengarah ke Pujon, Ngantang, Kasembon, Ngoro dan Jombang. Selama perjalanan tidak menutup kemungkinan ada pihak yang ingin bergabung. Sabtu pagi direncanakan sudah sampai di lokasi. Soal muktamar yang didanai APBD Pemprov Jawa Timur, Syamsudin tidak mau bersu’udzon (berburuk sangka). Kendati didanai APBD asalkan sesuai dengan ketentuan tidak masalah. “Semoga muktamar bersih, tidak didanai dari danadana korupsi dan tidak ada politik uang dalam proses di dalamnya,” pungkasnya melanjutkan perjalanan. (lil/dra)

Hadirkan Pameran Batu Akik Terbesar, Harga Diobral MALANG (BM) - Puluhan penjual akik se-Indonesia menggelar pameran di Plaza Araya, Rabu (29/ 7). Dalam yang pameran yang tajuk Bursa Batu Akik Agustusan ini menjual koleksinya dengan harga diobral alias murah meriah. Harga jual paling rendah dalam bursa ini Rp 30.000 per batu akik. Batu akik yang memiliki harga jual paling rendah dalam bursa ini adalah batu akik jenis Sulaiman. Batu akik ini merupakan keluarga bebatuan Chalsadon yang memiliki banyak penggemar. Selama ini harga batu akik jenis ini berkisar Rp 500.000. “Saat ini batu jenis ini diobral mulai dari Rp 30.000 dan Rp 75.000. Itu tergantung ukuran dan motifnya,” kata Andi Sibob, salah satu penjual batu akik asal Kota Jogjakarta.Tak hanya batu Sulaiman yang diobral. Batu akik seperti Yahman Wulung, Pancawarna serta Pandankapas juga diobral dengan harga Rp 50.000 hingga Rp 100.000 per biji. Walau diobral, Andi Sibob sePERWAKILAN

laku pemilik Andi Jogja Gamstone menjamin keaslian batu tersebut. “Semuanya asli batu,” katanya.Tak hanya stan Andi Jogja Gemstone yang mengobral harga batu akik. Beberapa penjual lain dalam bursa ini juga cenderung mengobral bebatuan akik mereka dengan jenis yang serupa yaitu Pancawarna atau Sulaiman. Batu lain yang dijual murah disini seperti batu kecubung dengan berat berkisar 17 kg milik Aji Kurniawan Sugiarto. Batu tersebut dijual murah dengan kisaran harga Rp 30 juta. “Di tempat lain, harganya di atas Rp 50 juta,” aku Aji. Selain itu, ada pula batu akik yang berbentuk bulat yang proses pengerjaannya membutuhkan waktu lebih dari satu hari. Ditempat Aji, batu akik dengan model seperti ini juga dijual murah mulai dari Rp 100.000. Alasan harga murah ini, karena batu akik kini tak lagi langka alias batu akik mudah ditemukan di banyak tempat. Pembeli juga

sudah mulai pintar dan memahami batu akik sehingga mereka tak asal beli. Ketua Panitia Kegiatan, Wahyu Firdaus menambahkan bebatuan Chalsedon, mulai dari pancawarna hingga batu Sulaiman ada dan mudah ditemukan di banyak tempat Indonesia. “Bahkan, penjualannya juga sampai ke tingkat RT,” kataWahyu Firdaus. Meski demikian, lanjutWahyu, tidak semua batu akik jenis Chalsedon harganya turun. Bebatuan seperti Bacan, Black Oval, Raflesia, Red Baron Pacitan masih memiliki harga tinggi di masyarakat. bursa ini batu-batuan ini harganya masih jutaan rupiah. “Harganya masih stabil,” tambahnya. Wahyu menambahkan pameran ini berlangsung hingga 2 Agustus mendatang. Pameran yang diikuti lebih dari 30 penjual batu akik di Indonesia, termasuk Kota Malang. Selain mengobral batu akik, pameran ini juga menawarkan batu-batu akik bermotif langka,

MARAK: Pameran akik terbesar yang digelar di Malang menghadirkan para pemilik Gamstone dari seluruh Indonesia

seperti ikan koi, pemandangan gunung, serta naga yang memiliki harga yang sangat tinggi. Salah satunya batu akik motif Ikan Koi, batu akik ini sempat ditawar Rp 120 juta, tapi belum dile-

pasdenganalasanpemiliknyamasih ingin mengikutkan lomba. ”Batu ini memang sudah beberapa kali menang even nasional, tapi saya masih belum puas,” aku Andi Sibob, pemilik batu motif ini.(lil/dra)

LINTAS KOTA

TERTANGKAP: Satnarkoba Polres Batu menangkap tersangka pengedar narkoba

Pengedar Narkoba Ditangkap BATU (BM) - Polres Kota Batu meringkus tersangka pengedar narkoba, Rabu (29/7). Tersangka yang diringkus bernama Saiful alias Gaplek (21) warga Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang. Saat diringkus Satuan Reserse Narkoba (Satnarkoba) Polres Kota Batu bersama BNN Kota Batu, Gaplek sedang membawa narkoba. “Sehingga, kini dia diamankan polisi,” kata Kapolres Batu AKBP Decky Hendarsono melalui Kasub Humas, AKP Waluyo . Dia menjelaskan bahwa penangkapan itu awalnya polisimendapatkaninformasidarimasyarakat.Lalu polisi mengintai Saiful alias Gaplek yang beraktifitas sebagai pengedar narkoba. Setelah anggota berhasil meringkus pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti (BB) dari Galek berupa pil dobel L sebanyak 4.000 butir. Selain itu uang tuai hasil transaksi sebesar Rp 1,5 juta. Barang bukti tersebut ditemukan Polisi dalam kemasan kantong plastik.“Barang bukti itu juga sudah diamankan,” terang Waluyo.Menurutnya,Gaplektertangkaptangan,sehingga tidak dapat mengelak, lantas Galek ditetapkan sebagai tersangka.Penangkaanitu dilakukantepat didepanSMK Kosgoro, Kecamatan Ngantang. Tersangka akan dijerat dengan pasal 197 Sub 106, Undang-undang RI No 36 tahun 2009 tentang kesehatan. “Ancaman hukuman 10 tahun penjara,” pungkasnya.(gus/dra)

Pemkab Targetkan Bebas Desa Tertinggal MALANG (BM) - Pemerintah Kabupaten Malang menargetkan tahun ini wilayahnya harus sudah terbebas dari desa tertinggal, bahkan sebelum masa kerja Bupati Malang Rendra Kresna berakhir. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Kabupaten Malang, Eko Suwanto mengatakan sesuai Surat Keputusan (SK) Bupati Malang 15 Juni 2015, ada tujuh desa yang masuk dalam kategori tertinggal di kabupaten itu. Ketujuh desa tersebut tersebar di lima kecamatan. “Tujuh desa yang berkategori tertinggal ini harus kita tuntaskan dan dientaskan pada tahun ini juga, bahkan sebelum masa jabatan Bupati Malang Rendra Kresna berakhir pada 26 Oktober nanti, harus sudah selesai,” katanya, Rabu (29/7). Ketujuh desa yang berkategori tertinggal di antaranya Desa Purwodadi di Kecamatan Donomulyo, Kalisari dan Putukrejo di Kecamatan Kalipare, Sumberkerto di Kecamatan Paga,Tegalrejo Kecamatan Sumbermanjing, serta dua desa di Kecamatan Poncokusumo yakni Dawuhan dan Sumberejo. MenurutEko,adanyatujuhdesaberkategoritertinggal tersebutmerupakanhasilevaluasipadaakhirtahun2014. Untuk mempercepat program pengentasannya, pekan depan direncanakan ada pertemuan dengan sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Dikatakan ditiap desa ada program SKPD yang harus dituntaskan, bahkan kekurangan apa saja yang harus dilakukan SKPD sudah dicantumkan secara detail. (mal/dra)

Penyaluran Kredit Tumbuh 15% MALANG (BM) - Tagihan atau kredit yang dijamin pemerintah pusat dikenakan bobot risiko sebesar 0% dalam perhitungan Aset Tertimbang Menurut Risiko (ATMR). Artinya, jika ATMR diturunkan, maka modal akan semakin besar. Penyaluran kredit di wilayah kerja Kantor Otoritas Jasa Keuangan Malang diperkirakan bisa tumbuh 15% hingga akhir 2015 dengan dikeluarkan 12 kebijakan oleh lembaga tersebut. Kepala Kantor OJK Malang, Indra Krisna mengatakan dengan dirilisnya 12 kebijakan OJK untuk menggenjot pertumbuhan dan menekan pemburukan kualitas aset, maka permodalan perbankan menjadi longgar. “Karena itulah saya optimistis penyaluran kredit pada semester II/2015 bisa meningkat, setidaknya sama dengan target yang dipatok mengacu rencana bisnis bank,” ujarnya di Malang, Rabu (19/7). Apalagi proyekproyek pemerintah yang didanai APBD maupun APBN sudah berjalan sehingga dapat memberikan stimulus bagi sektor riil. Positifnya, harga gula kristal lokal menjadi membaik. Meski demikian dapat mendorong petani untuk mengembangkan pertanian tebu sehingga membutuhkan permodalan dari bank. Dari sisi perbankan, OJK Malang akan tertarik mendanai pertanian tebu karena dari sisi usaha dianggap menguntungkan dengan membaiknya harga gula kristal lokal. Pertanian tebu merupakan usaha pertanian yang cukup potensial di wilayah kerja Kantor OJK Malang.Denga skenario optimistis, maka diharapkan pertumbuhan kredit bisa mencapai 15%17%. Namun jika skenario pesimistis, maka realisasi pertumbuhan kredit di bawah 15%.(nis/dra)

Malang Raya: Aji A Haji (koord), M. Kholil, Agus Susanto; Iklan/Langganan: 081 333 4050 30


06 GERBANG MOJO

BERITA METRO www.beritametro.co.id

MOJOKERTO I JOMBANG I KEDIRI

KAMIS, 30 JULI 2015

Dampak Molornya Perbaikan SDN Plosogeneng, 35 Siswa Belajar di Tenda Darurat

DARURAT: Akibat molornya perbaikan di SDN Plosogeneng membuat siswa kelas 5 dan 6 terpaksa belajar di tenda yang tak layak.

PENGASAPAN: Fogging yang dilakukan Dinkes Kabupaten Jombang di semua area Muktamar NU, untuk mencegah ancaman DBD.

“Pemilihan bahan makanan juga penting. Kami juga pernah mengambil sampel makanan dari pihak katering yang akan digunakan sebagai konsumsi pada peserta Muktamar NU untuk dibawa ke laboratorium provinsi dan belum keluar hasilnya,” kata Heri, Rabu (29/7). Heri menambahkan Dinkes juga mendirikan pos kesehatan

dan berkoordinasi dengan panitia Muktamar NU. “Pos kesehatan didirikan di alun-alun dan empat pondok yang jadi tempat Muktamar. Masing-masing pos akan diisi 18 petugas termasuk dokter dan sopir,” katanya. Sedangkan untuk foggingtelah dilakukan sejak Selasa dan Rabu (29/7), dengan melibatkan petugas Puskesmas. (gie/nov)

sinar matahari yang masuk tanpa halangan. Tidak nyamannya belajar di tenda darurat itu, dikeluhkan seorang siswa kelas 6. “Biasanya kita belajar di dalam kelas dengan suasana yang dingin. Sedangkan sekarang belajar di tenda selain berisik juga tidak nyaman,” keluh Andri Prasetio saat ditemui di sela-sela pelajaran Bahasa Indonesia. Kondisi yang memprihatinkan menuai kritikan dari Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Jombang. “Seharusnya sebelum proses pelaksanaan renovasi gedung, pihak sekolah juga pelaksana proyek sudah menyiapkan

tempat pengganti untuk kegiatan belajar tanpa harus menghambat proses belajar,” terang Muliyani Puspita Dewi Ketua Komisi D. Pihaknya berencana melihat ke lokasi terkait bagaimana situasi belajar siswa-siswi SDN PLosogeneng II. ”Nanti kalau kita sudah tiba di Jombang akan melihat ke lokasi. Kalau memang lokasi pengganti itu tidak layak, kita akan minta pihak sekolah untuk mencari solusi terbaik bagaimana agar siswa bisa belajar dengan nyaman,” tegas politisi dari partai Demokrat . (aan/gie/nov)

Diduga Depresi, Warga Dusun Bajang Nekat Gantung Diri JOMBANG (BM) - Warga Dusun Bajang Desa Karanglo Kecamatan Mojowarno Jombang, gempar. Ini lantaran seorang warganya diketahui bernama Musonif (60), nekat mengakhiri hidupnya dengan cara di pohon jambu sebelah rumahnya, Rabu (29/7). Kuat dugaan, korban yang selama ini hidup sendirian ini nekat karena depresi lantaran menderita sakit yang tak kunjung sembuh. Korban pertama kali ditemukan seorang tetangganya, sekitar pukul 08.30. Awalnya, saksi hendak melintasi samping rumah korban. Namun saat melangkahkan kakinya, saksi kaget karema melihat tubuh korban tergantung pada sebatang pohon jambu. Leher korban terjerat dengan tali plastik warna kuning. Melihat hal tersebut, dia segera mengabarkannya kepada warga lain dan diteruskan ke perangkat desa. Selanjutnya, temuan jasad korban itu segera dilaporkan ke polsek setempat. Polisi yang datang dibantu warga mengevakuasi jasad korban dan memlarikannya ke rumah sakit setempat. ”Dari pemeriksaan visum luar, tidak ditemukan tandatanda kekerasan pada tubuh korban,” ujar Kasubbag Humas Polres Jombang, AKP Gatot Mustofa. Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari beberapa orang saksi atau warga, korban selama ini memang diketahui menderita sakit yang cukup lama. Karena itu diduga korban memang nekat gantung diri karena depresi. (aan/nov)

POLA PENGAMANAN: Kapolres Mojokerto AKBP Budhi Herdi Susianto saat mengawasi pemasangan CCTV di Kantor KPU Kabupaten Mojokerto.

Antisipasi Kerusuhan Pilkada, Polres Pasang CCTV di Kantor KPU MOJOKERTO (BM) - Mengantisipasi kerusuhan seperti di pilkada 2010, Polres Mojokerto memasang closed camera television (CCTV) di tujuh titik yang ada di areal Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto. Selain memasang CCTV, setiap pengunjung yang tidak jelas dilakukan akan pemeriksaan sesuai standar operasional pengamanan (SOP). Sementara itu, Kapolres Mojokerto AKBP Budhi Herdi Susianto mengatakan, pemasangan CCTV sebagai upaya untuk membantu mengantisipasi pengamanan di kantor penyelenggara pilkada. ”Pengamanan CCTV ini kita akan online kan. Yang pasti kita telah meminta izin kepada KPU,” katanya. Menurut Budhi, pemasangan CCTV

secara online agar pihak polres bisa memantau situasi yang berada di KPU. ”CCTV kita pasang selama 1 x 24 jam dan selama proses tahapan hingga pelaksanaan pilkada selesai,” ujarnya. Tentunya, kata kapolres setelah pelaksanaan pilkada akan ada evaluasi. Dengan adanya teknologi ini, bisa membantu dalam pemantauan aktifitas di area KPU termasuk tugas pengamanan TNI/Polri. ”Jika ada pelanggaran atau dugaan tindak pidana di KPU, kita bisa menjadikan alat bukti sebagai proses penyelidikan maupun penyidikan karena sifatnya recording (rekaman),” papar Budhi. Selain di KPU, Budhi menambahkan pihaknya rencana akan memasang di Kantor Panwaslu jika dibutuhkan dan mengizinkan polres. (gie/nov)

KEDIRI RAYA

BERITA METRO www.beritametro.co.id

KEDIRI (BM) - Meskipun rekomendasi PDIP secara utuh jatuh ke pasangan HaryantiMasykuri (Harmas), untuk maju sebagai cabup dan cawabup dalam Pilkada Kabupaten Kediri tahun ini, namun kekompakan internal DPC partai berlambang banteng moncong putih itu masih diragukan. Kondisi itu terlihat, pasca munculnya pergerakan beberapa Pimpinaan Anak Cabang (PAC) yang meminta tuntutan dan kebijakan kepada DPC hingga melakukan orasi beberapa waktu lalu. Salah satu permintaannya meminta fasilitas mobil ambulans dan kendaraan operasional terhadap masing-masing PAC. Sementara orasi yang dilakukan waktu lalu itu diikuti 11 PAC secara bersamaan yang mendatangi Kantor DPC PDIP beserta beberapa massa mas-

ISTIMEWA

Tuntutan Fasilitas 11 PAC, hingga Kini Masih Belum Jelas

BERGOLAK: Puluhan anggota dari 11 PAC di Kabupaten Kediri saat melakukan demo dan orasi beberapa waktu lalu yang menuntut fasilitas ke DPC, namun hingga kini permintaan itu masih belum jelas.

ing-masing wilayah. Kendati demikian, permintaan yang diinginkan mereka belum menuai kejelasan hingga saat ini. Dikonfirmasi mengenai hal itu, H Sulkhani Sekretaris DPC

PDIP Kabupaten Kediri, mengatakan pihaknya menepis anggapan adanya PAC yang masih terpecah, pasca aksi yang dilakukan lalu. Menurutnya, apapun bentuknya rekomen-

dasi itu merupakan garis komando dari DPP yang notabenenya harus dijalankan. Di samping itu, lanjut Sulkhani kalaupun muncul beberapa PAC yang masih mem-

belot terhadap keputusan partai, sanksi tegas yang diberikan akan berat. Mereka akan diberhentikan sebagai keanggotaan partai. “Rekom kan munculnya dari DPP dan hal ini harus diikuti dan dijalankan motor partai di daerah. Karena, yang menandantangani rekom untuk mengusung pasangan Harmas itu langsung Ketua Umum Bu Megawati,” jelas Sulkhani, Rabu (29/7) Lebih jauh, Sulkhani yang juga Ketua DPRD Kabupaten Kediri itu menjelaskan, dalam hal ini pihaknya hanya berharap bahwa semua mesin politik di tingkat bawah, bisa solid mendukung pasangan yang diusung yaitu pasangan Harmas. Kalaupun waktu lalu sempat terjadi gesekan, hal itu dinilai sebagai hal yang wajar dalam berpolitik dan berdemokrasi. (bud/nov)

Ngaku Dapat Rekom 2 Parpol, Protokoler Pemkab Ditolak Daftar sebagai Peserta Pilbup

FOTO:BM/BUDI ARYA

Jelang batas waktu terakhir pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri, KPU Kabupaten Kediri, Selasa (28/7) sore, dibuat kaget atas kedatangan pasangan calon yang ingin mendaftar sebagai peserta pilkada. Mereka mengaku, dapat rekomendasi dari Partai Nasdem dan Partai Golkar. BUDI ARYA - KEDIRI Pasangan calon itu adalah Rosiati SH MM, sebagai staf protokoler Pemerintah Kabupaten Kediri dan Dwi Woni Merdekowati. Keduanya datang tanpa ada pengawalan dari partai politik yang mengusungnya. Meskipun hanya datang berdua, KPU Kabupaten tetap menerimanya. Dalam melakukan pendaftaran itu, Rosiati mengaku sebagai calon bupati, sedangkan Dwi Woni Merdekowati sebagai calon wakil bupati. “Kami menPERWAKILAN

dadak sekali memang untuk mendaftar di KPU karena baru ditelepon Bu Rosiati dan langsung ke sini untuk mendaftar. Katanya seluruh persyaratannya sudah lengkap.Tentang persyaratan, saya sudah lengkap sejak mendaftar di Partai Gerindra beberapa waktu lalu,” ungkapnya. Namun, setelah dilakukan pengecekan berkas oleh KPU terkait pasangan calon ini ternyata tidak memenuhi syarat. Pasangan calon ini dinyatakan tidak bisa

DITOLAK: Seorang pasangan calon saat menunjukkan kartu keanggotaan Partai Gerindra yang mendaftar di hari terakhir ke KPU namun ditolak karena tak memenuhi syarat.

memenuhi secara komulatif syarat wajib dan sah sebagai pasangan calon. “Pasangan ini tidak bisa memenuhi model B-KWK Parpol, yaitu surat pencalonan sebagai bupati dan wakil bupati.

Yakni keputusan pimpinan partai politik tingkat pusat tentang persetujuan pencalonan bupati dan wakil bupati,” kata Ketua KPU Kabupaten Kediri, Sapta. Sapta juga menjelaskan, pasangan calon itu juga tak memebuhi model B2-KWK Parpol tentang surat kesepakatan partai politik gabungan dalam pencalonan bupati dan wakil bupati. Ditambah lagi, mereka juga tidak bisa memenuhi model B3-KWK yakni surat kesepakatan antara partai politik/ gabungan partai dengan calon bupati dan wakil bupati. “Sehingga dengan tidak adanya syarat wajib tersebut pasangan ini kita nyatakan tidak memenuhi syarat dan berkas yang mereka ajukan langsung kita kembalikan pada pasangan calon yang bersangkutan dan memberi penjelasan sesuai aturan,” pungkasnya. (nov)

Gantungkan Hidup dengan Kaki Palsu Buatan Sendiri KEDIRI (BM)- Sudah 2 tahun Dodot Widodo (45), menggantungkan hidupnya dengan kaki palsu sederhana yang dibuatnya sendiri. Hal itu, karena Dodot tak punya biaya untuk membeli kaki palsu dengan kualitas pabrikan. Selama ini Dodot menggunakan kaki palsu buatannya dari bahan bekas pipa paralon sehingga tidak nyaman kalau dipakai berjalan. ”Kalau dibuat jalan tidak nyaman apalagi ukuran kaki palsunya tidak pas dengan ukuran kaki saya,” ungkap Dodot di rumahnya Dusun Ngadirejo, Desa Dukuh Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri, Rabu (29/7). Untuk mengganjal ukuran kaki palsunya, Dodot membungkus ujung kakinya dengan beberapa lapis kain supaya kalau dibuat jalan kulitnya tidak lecet. Dalam keseharian Dodot juga masih menggunakan kruk penyangga kaki yang juga dibuatnya sendiri dari bahan seadanya. Selama ini, kaki palsu Dodot dikaitkan dengan baut besi. Sedangkan untuk telapak kakinya terpasang sepatu kumal.

FOTO:BM/SYO

Meski PDIP Pilih Pasangan Harmas, Kekompakan Internal DPC Diragukan

SEDERHANA: Dodot Widodo saat menunjukkan kaki palsu buatannya sendiri.

Dodot berharap ada dermawan yang rela menyumbangkan untuk mendapatkan kaki palsu buatan pabrik. Kaki Dodot mengalami cacat seumur hidup setelah mengalami kecelakaan tertabrak KA di perlintasan tanpa palang pintu di Ngadiluwih saat pulang kerja. Pasca kecelakaan itu, Dodot kehilangan pekerjaan dan kemudian merintis menjadi perajin sangkar burung. (syo/nov)

Kelompok Bank Sampah Keluhkan Minimnya Peralatan KEDIRI (BM)- Kelompok Bank Sampah wilayah Kota Kediri mengeluhkan minimnya peralatan yang dimiliki untuk melaksanakan tugasnya mengurangi volume sampah di Kota Kediri. Mereka mengaku saat berupaya mengajukan lewat program pemberdayaan desa (Pro- MINIM ANGGARAN: pihak DKP Kota Kediri saat menggelar dengar pendapat dengan kelompok pengelola Bank damas), ditolak. Kabid Kebersihan Di- Sampah. nas Kebersihan dan Permaupun peralatan yang menunjang tamanan (DKP) Kota Kediri Endang keberlangsungan kelompok Bank Sammembenarkan, adanya keluhan be- pah pada Prodamas. Penolakan itu berapa kelompok Bank Sampah yang dengan berbagai alasan,” kata Endang. mengajukan kekurangan peralatan di Memang, saat ini banyak kelompok masing-masing kelompoknya. Bank Sampah yang mengeluh karena Apalagi, saat mereka mengajukan kekurangan peralatan kerja. Di antaranya melalui Prodamas, juga ditolak tim motor gerobak dan timbangan duduk. Prodamas. Tim beralasan bahwa pro- Endang juga mengatakan bahwa gram Bank Sampah sudah dicover anggaran yang ada di DKP tidak mungkin DKP terkait dengan anggaran kebu- bisa mengcover semua kebutuhan Bank tuhan kelompok Bank Sampah. Sampah, padahal kelompok tersebut san“Banyak yang mengeluh tidak bisa gat membantu dalam pengurangan volmengajukan penambahan anggaran ume sampah.(bud/nov)

Mojokerto - Jombang: Prayogi Waluyo (Koord), Wisnu Joeda, Mardiansyah Tri Raharjo. Iklan/Langganan: 081 134 647 71 I Kediri: Kediri Raya: Budi Arya. Iklan/Langganan: 081 335 017 333

FOTO:BM/BUDI ARYA

JOMBANG (BM) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Jombang mengontrol makanan dan minuman yang akan disajikan untuk peserta Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) ke-33 di Jombang pada 1-5 Agustus 2015. Tak sekadar itu, panitia juga melakukan pengasapan (fogging) di semua lokasi untuk mencegah ancaman demam berdarah dengue (DBD). Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang Heri Wibowo, menjelaskan, terkait perhatian terhadap kontrol makanan dan minuman pihaknya sudah memberi pelatihan. Mulai kepada panitia, pengurus pondok, dan rekanan yang menyediakan katering tentang bagaimana mengolah makanan yang sehat. Selain dilatih cara mengolah makanan yang baik, Dinkes juga memberi pelatihan bagaimana cara memilih bahan makanan yang sehat.

FOTO : BM/PRAYOGI

Dinkes Kontrol Makanan Peserta Muktamar NU, dan Lakukan Fogging

JOMBANG (BM) - Puluhan siswa kelas 5 dan 6 di Sekolah Dasar Negeri Desa Plosogeneng II Kecamatan/Kabupaten Jombang, terpaksa melakukan kegiatan belajar di bawah tenda darurat. Kondisi ini merupakan dampak molornya pengerjaan perbaikan yang dikerjakan CV Serba Mulia. Sebanyak 35 siswa harus menjalani proses belajar di tenda darurat berukuran 3 x 12 meter. Tenda yang didirikan itu sangat tidak representatif sebagai tempat belajar. Karena hanya satu sisi tenda saja yang ditutup kain sehingga sisi lainnya terasa panas karena

FOTO : BM/PRAYOGI

FOTO:BM/MARDIANSYAH

Dikeluhkan Tak Layak, Ketua Komisi D Bakal Sidak ke Lokasi


SAMBUNGAN 07

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Enggan Disebut Hancurkan BPJS Lewat Fatwa SAMBUNGAN HALAMAN 1

perbaiki sanksinya, bukan denda, apa itu administrasi,” tandasnya.

kami kaji.” Terkait denda dua persen yang harus dibayarkan ketika peserta BPJS Kesehatan terlambat membayar yang dinilai haram oleh MUI, JK menuturkan, hal tersebut selalu ada di setiap peraturan negara. “Jika anda telat bayar pajak juga dikenakan denda,” katanya. Karena itu, JK berencana mempelajari masalah yang dipersoalkan MUI dan akan mendiskusikan masalah tersebut dengan para ulama. JK menyadari akan banyak perbedaan pendapat dalam hal ini. “Tentu di sini banyak perbedaan pendapat. Kadang-kadang dalam bank syariah juga begitu, kalau telat sesuatu juga ada sanksinya. Tergantung nanti kita

Bukan Berarti Dihentikan Sadarfatwanyamemicukonflik, Dewan Syariah Nasional (DSN) MUI meminta agar masyarakat jangan membesarkan keputusan yangmerekakeluarkan. Wakil Ketua Dewan Pengurus Harian DSN MUI, Jaih Mubarok mengungkapkan putusan mengharamkan BPJS sama halnya dengan saat MUI mengatakan bank konvensional tidak sesuai dengan syariah. “Kansamasebetulnyakitajuga mengharamkan bank konvensional, tapi bukan berarti harus menghentikannya,” kata Jaih. Menurutnya, keputusan untuk tidak menghentikan keberadaan dan atau program di bank konvensional adalah karena keberadaan mereka masih dibutuhkan oleh masyarakat.

MUI ... Kiai Ma’ruf menjawab solusinya harus segera dibuat BPJS Kesehatan yang syariah. “Harus dibuat yang syariah. Harus ada BPJS yang syariah, yang diloloskan (syarat-syaratnya) secara syariah,” jelasnya. Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) juga ikut angkat bicara. Namun dia mengatakan masih akan menyelidiki lebih lanjut soal fatwa MUI. JK mengaku belum membaca secara keseluruhan soal fatwa tersebut. “Saya memang belum baca, tapi yang dimaksud halal itu jelas, agama Islam itu sederhana. Selama tidak haram ya halal,” kata JK di kantor Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). “Pertanyaannya apanya yang haram? Itu masih

Jaih menegaskan pembentukan BPJS syariah akan sama fungsinya dengan keberadaan bank syariah ataupun asuransi syariah. Tujuannya, adalah memberi sarana bagi masyarakat yang ingin menjalankan sesuai aturan syariah. “Kami tak ingin hancurkan (BPJS) tapi dari sisi syariah tidak sesuai. Maka jika ada masyarakat yang ingin sesuai syariah kami memiliki beban moral untuk menyediakan itu,” ujarnya. Kiai Ma’ruf menambahkan penerapan kondisi darurat berarti masyarakat masih diperbolehkan untuk menikmati layanan. Namun, jangka waktunya dibatasi sampai pemerintah yang memberlakukan program kesehatan itu memiliki solusi yang sesuai dengan syariah. “Alasan penerapan kondisi darurat, lantaran program saat ini sedang berjalan dan dinik-

Sebut Sekolah Tak Sosialisasikan Permen Siswa Baru ... Hal ini diperparah Kepala SMA 2 Tangerang Tatang Murdio yang tidak hadir saat sidak. Anies kemudian bertanya kepada panitia untuk meminta alasan atas aturan yang telah diterapkan dalam MOPD. Menurut Anies tindakan penyalahgunaan kekuasaan ini telah berlangsung bertahun-tahun pada masa orientasi peserta didik

SAMBUNGAN HALAMAN 1 baru. “Mendidik macam apa ini? Apa Anda ingin bila punya kesalahandanaibnyadibukadiketahui banyak orang pada name tag Anda? Name tag tersebut gunanya untuk berkomunikasi,” jelasnya. Anies kemudian menyuruh semua peserta didik baru melepaskan atribut pembodohan itu. Dia juga mengingatkan panitia dan para guru untuk segera

menghentikan segala aktifitas pada masa orientasi yang cenderung mempermalukan dan membodohkan peserta didik. “Apakah kalian sudah membaca surat edaran?” tanya Anies pada panitia. Namun pada umumnya panitia mengaku belum membaca dan tidak tahu. Menteri Anies menilai pihak sekolah melanggar beberapa tata terbit dan peraturan menteri pendidikan dan kebudayaan (Permendikbud) Nomor 55

Tahun 2014. Serta tidak mengindahkan beberapa aturan pada surat edaran dari pemerintah. Sepertinya pihak sekolah, baik kepala sekolah dan guru tidak memberitahukan perihal Permendikbud. “Mereka tidak menyosialisasikan peraturan menteri. Padahal jelas-jelas kita beritahukan bahwa semua pelaksana tugas MOPDB harus memahami isi peraturan,” terang Anies. (ant/ bs/ht)

Lebih lanjut, Johan menjelaskan bahwa sumber uang suap itu berasal dari kantong pribadi Gatot. Uang suap diberikan, karena Gatot ingin gugatannya melalui Kabiro Keuangan Pemprov Sumatera Utara Achmad Fuad Lubis diterima oleh majelis hakim PTUN. Gugatan tersebut terkait penyelidikan dana bantuan sosial yang tengah diusut oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Utara. Untuk memuluskan keinginannya, Gatot menyuap hakim melalui melalui pengacaranya, OC Kaligis. Gugatan pun dimenangkan pihak pemerintah daerah. Alhasil, penyelidikan di Kejati tak dilanjutkan. Akan tetapi KPK mengendus transaksi suap ke hakim. Anak buah OC Kaligis, M Yagari Bhastara alias Geri tertangkap tangan saat menyerahkan uang suap ke Hakim Tripeni Iryanto, Hakim

SAMBUNGAN HALAMAN 1 Amir Fauzi, Hakim Dermawan Ginting, dan panitera Syamsir Yusfan, di kantor PTUN Medan, Kamis lalu (9/7). Seiring operasi tangkap tangan itu, uang yang disita adalah USD 15 ribu dan SGD 5 ribu. Kelima orang yang tertangkap tangan, serta OC Kaligis telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Sejak saat itu, KPK terus mengembangkan penyelidikan. “Kemarin Selasa ada gelar perkara. Dari hasil gelar perkara dan pemeriksaan saksi-saki, KPK telah menemukan dua bukti permulaan yang cukup untuk menetapkan GPN dan ES,” kata Johan. Johan melanjutkan, kedua tersangka dikenai Pasal 6 ayat 1 huruf a dan Pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau Pasal 13 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan tindak pidana korupsi jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 jo Pasal 64

ayat 1 KUHP. Sebelumnya pengacara GPN dan ES, Razman Arief Nasution menegaskan, akan mengajukan praperadilan. Upaya pembelaan itu, menurutnya, akan ditempuh dengan dasar banyak kejanggalan dalam penetapan status tersangka terhadap kliennya. “Tidak ada lagi cara yang harus kami tempuh. Ya, kami akan melakukan upaya hukum, yaitu praperadilan,” katanya. Johan sendiri menilai gugatan praperadilan adalah hak GPN dan ES. Namun, Johan menegaskan, bahwa sangkaan tersebut bukanlah tanpa alat bukti yang kuat. “Silakan berikan keterangan atau penjelasan, nanti tempatnya untuk membuktikan itu di pengadilan mana yang benar. Tapi penyidik meyakini dari hasil pemeriksaan baik saksi maupun tersangka yang sudah ditetapkan sebelumnya disimpulkan ada dugaan tindak pidana korupsi yang diduga dilakukan oleh GPN dan ES,” timpalnya.

Pengembangan penyidikan kasus ini pun, tambah Johan, akan terus berlanjut. Penyidik juga akan memproses pihak lain yang diduga ikut terlibat. “Bila penyidik menemukan dua alat bukti yang cukup bahwa ada pihak-pihak lain diduga terlibat maka akan diproses juga,” katanya. Bahkan, lanjut Johan, KPK tengah berkoordinasi dengan Kejaksaan Agung untuk dapat mengambil alih penyelidikan dugaan korupsi dana bansos di Pemprov Sumut yang menjadi muara perkara suap di PTUN tersebut. Penyelidikan itu sebelumnya ditangani oleh Kejaksaan Tinggi Sumut. “Kami sedang berkoordinasi dengan pihak kejaksaan apakah kasus bansos itu bisa ditangani. Karena kalau dari perkaranya, ini dimulai Kejati yang mengeluarkan surat perintah penyelidikan maka akan dikoordinasikan lebih lanjut ke Kejagung,” imbuhnya. (ant/cnn)

Mentan Klaim Sudah Antisipasi Kekeringan TULUNGAGUNG (BM) - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengaku pihaknya sudah melakukan sejumlah antisipasi atas ancaman kekeringan sebagai dampak badai El Nino. Ini dikemukakannya saat meninjau persawahan yang kekeringan di Kecamatan Pakel, Tulungagung, Rabu (29/7). Menurut Amran, potensi kekeringan yang berdampak ke lahan pertanian produktif mencapai sekitar 50 ribu hektare. “Ini dampak dari badai El Nino yang menyebabkan kekeringan lebih panjang. Tapi dampak itu sudah jauh berkurang dibanding tahun lalu dengan periode yang sama yang saat itu mencapai sekitar 159 ribu hektare,” jelasnya. Dia mengklaim penurunan itu tidak lepas dari keputusannya membentuk tim khusus untuk menanggulangi dampak kekeringan yang terjadi sejak Maret-April. Beberapa langkah strategis telah dilakukan guna mengendalikan agar dampak kekeringan, mulai dari penyaluran 40 ribu pompa air tanah, pembuatan sumur-sumur dangkal di sekitar areal pertanian, pembangunan saluran irigasi, hingga pembuatan embungembung untuk menampung air ke areal pertanian sekitarnya. “Baru-baru ini bahkan sudah kami putuskan untuk mengalokasikan dana hingga Rp100 miliar untuk membuat ribuan embung di seluruh Indonesia guna menekan dampak kekeringan,” ujarnya. Selain meninjau lokasi sawah yang mengalami kekeringan di Desa Pakel, Kecamatan Pakel, Menteri Amran juga melakukan kegiatan penanaman jagung dan padi di Desa Ngrendeng, Kecamatan Gondang dan Kiping, Kecamatan Pakel. Di Desa Kiping, Mentan bersama staf

pemerintah pusat bahwa jaminan kesehatan itu penting,” kata Pakde Karwo, sapaan Soekarwo, usai menghadiri Silaturahim Kerukunan Umat Beragama di Balai Prajurit Kodam V Brawijaya, Surabaya. Karena itu, menurutnya, pemerintah pusat harus melakukan pembicaraan kembali sehingga jaminan kesehatan untuk masyarakat miskin masih diberikan pemerintah. “Tidak tahu nantinya bagaimana, diganti atau bagaimana, yang jelas jaminan kesehatan harus tetap ada.” Masyarakat miskin diminta tidak terlalu mengkhawatirkan fatwa haram MUI tentang BPJS. Dia meminta masyarakat tetap percaya bahwa pemerintah akan tetap menyediakan jaminan

kesehatan. “Percayalah jaminan kesehatan itu tetap ada.” Provinsi Jawa Timur memiliki Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) untuk masyarakat miskin. Dengan demikian, masyarakat miskin akan tetap mendapatkanjaminankesehatan. Adapun Ketua Umum MUI Jawa Timur, KH Abdussomad Buchori mengatakan pihaknya belum menerima salinan fatwa haram untuk BPJS itu dari MUI pusat. Namun Kiai Abdussomad mengatakan, jika penyelenggaraan BPJS itu merugikan, sudah dipastikan haram. “Setiap fatwa yang dikeluarkan itu hasil penelitian mendalam yang jika ditemukan unsur merugikanakandiberikanfatwaharam,” katanya.(one/tmo/rka/rdl)

Tersangka di Kanada, Polisi Kirim Surat Panggilan Tiga ...

Koordinasi dengan Kejagung untuk Ambil Alih Kasus Dana Bansos Gatot ...

mati masyarakat serta merupakan program wajib dari pemerintah, maka disebut dalam kondisi darurat,” katanya. Hanya saja, Kiai Ma’ruf menyatakan MUI belum mengirimkan surat resmi kepada pemerintah terkait pandangan mereka atas BPJS Kesehatan yang kini tengah berjalan. “Itu kan pertemuan ulamaulama.Tetapipemerintahmemang harussegeramembuataturanBPJS Kesehatan yang sesuai syariah karenadarurat,”tambahnya. Sementara itu Gubernur Jawa Timur, Soekarwo mengatakan pemberian jaminan kesehatan untuk setiap warganya yang miskin adalah tanggung jawab pemerintah. “Saya akan sampaikan ke

“Satu orang broker dan dua orang dari Kementerian Perdagangan,” kata Tito, Rabu (29/7). Satu orang sebagai broker sekaligus importir itu berinisal MU. Sedangkan dua orang lainnya adalah I, pimpinan di Subdirektorat Kemendag namun kini sedang di Kanada; serta N yang menjadi pegawai harian lepas Kemendag. Khusus tentang pejabat berinisial I, Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Khrisna Murti menjelaskan bahwa I sedang berada di Kanada. “Kasubditnya ini berinisial I. Dia sekarang lagi di Kanada,” kata Khrisna Murti. Menurut dia, I sudah ada di Kanada sebelum polisi melakukan penggeledahan, Selasa (28/ 7). Meski demikian, Polda Metro Jayatelahmelayangkanpanggilan kepada I. “Kami masih mengembangkan kasus ini hingga ke level atas,” lanjutnya. Darihasilpenggeledahanpada

SAMBUNGAN HALAMAN 1 Selasa lalu, lanjut Tito, polisi menyita uang senilai USD 42 ribu, SGD 4.000, serta sejumlah dokumen. Uang itu, kata Tito, diduga untuk mempermulus perizinan. Molornya dwelling time atau waktu tunggu bagi kapal di Pelabuhan Tanjung Priok terungkap saat Presiden Joko Widodo melakukan kunker di pelabuhan itu beberapa waktu lalu. Saat itu Jokowi marah, bahkan mengancam akan mencopot pejabat di pelabuhan hingga menteri karena persoalan dwelling time. Selain menetapkan tiga tersangka, polisi juga mengamankan enam orang sebagai saksi. Mereka kini diamankan di Markas Polda Metro Jaya. “Sampai saat ini masih diperiksa,” ujarnya. Buntut dari itu pula, Menteri Gobel menonaktifkan empat pejabat di Kemendag. Dari keempat pejabat itu salah satunya adalah Dirjen Perdagangan Luar Negeri Partogi Pangaribuan. Sedangkan ketiga

pejabat lainnya adalah seorang pejabat eselon II, pejabat eselon III, dan pejabat eselon IV di lingkungan Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kemendag. Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendag Karyanto Suprih menyebut pembebasan tugas dilakukan untuk menjalani proses pemeriksaan di kepolisian. “Untuk mendukung proses pemeriksaan, kami membebastugaskan pejabat yang diperiksa untuk jalani pemeriksaan polisi.Tapi, kami Kemendag tetap menjamin pelayanan publik tetap berlangsung,” katanya di kantor Kemendag, Jakarta, Rabu (29/7). Dia juga menegaskan bahwa Kemendag menyerahkan sepenuhnya terkait pemeriksaan pada kepolisian. “Kemendag siap membantu kepolisian untuk menegakkan hukum. Jadi, kita akan kooperatif dan sepenuhnya membantu apa yang diperlukan kepolisian. Sampai saat ini, kami masih ikuti proses hukum yang berjalan,” katanya. (ant/sin/cnn)

Sebulan Kumpulkan 150 Juta Titik Polusi Mobil ... Jadi mobil street view Google telah terpasang sensor kualitas udara. Pendiri Aclima, Davida Herzl mengatakan, pada prinsipnya sensor ini menghasilkan data yang dibutuhkan untuk area perkotaan, sehingga warga bisa mengetahui kualitas udara secara lebih rinci. Selama program percontohan, sensor itu telah mengumpulkan 150 juta titik data kualitas udara selama sebulan lebih saat mobil street view melaju di sekitar Denver, Colorado, AS. Dalam program ini, sensor akan mengukur elemen kimia yang berbahaya bagi pernapasan seperti nitrogen dioksida, nitrik oksida, ozon, karbon monoksida, karbon dioksida, metana, karbon hitam sampai senyawa organik vilatile (VOC). Tujuan pengukuran ini agar nantinya data bisa tersedia bagi warga sehingga mereka dan pemerintah lokal bisa melihat

SAMBUNGAN HALAMAN 1 kualitas udara di jalanan kota. “Kami berharap suatu hari nanti informasi ini bisa diakses seperti cuaca,” kata Herzl. Melihat potensinya, Google kini setuju untuk membeli sensor luar Aclima dan menerapkannnya secara lebih luas ke berbagai kota di dunia. Google pun terbuka untuk memberikan data yang dikumpulkan juga bagi organisasi lain. “Kami tahu pohon menyerap polusi, khususnya NO2. Jika kami dapat mengetahui di mana titik polusi, kami bisa mengetahui di mana harus dibangun ruang hijau terbuka,” kata Herzl. Google Street View merupakan sebuah fitur Google Maps yang diperkenalkan tahun 2007 dan menyediakan pemandangan jalan 360 derajat dan membolehkan pengguna melihat bagian dari kota pilihan mereka. Ketika diluncurkan 25 Mei 2007 lalu, hanya lima kota yang dimasukkan. Kemudian berkembang ke berbagai kota di seluruh

penjuru dunia. Google Street View, ketika dioperasikan, menampilkan foto yang sebelumnya diambil oleh kamera di atas sebuah kendaraan, dan dapat dijelajahi menggunakan tombol panah di keyboard atau mouse dengan menekan panah di layar. Menggunakan cara ini, foto dapat dilihat dalam berbagai ukuran, dari arah mana pun, dan berbagai sudut. Garis yang diperlihatkan di sepanjang jalan menandai arah yang diikuti oleh jalan itu. Di Indonesia, proyek Google street view mulai diluncurkan sejak Oktober 2012 di Jakarta. Google menggunakan mobil khusus yang dilengkapi dengan kamera yang bisa mengambil gambar 360 derajat untuk melakukan pemetaan di sejumlah wilayah Jakarta dan sekitarnya. Dengan street view, selain menyediakan akses foto panorama suatu lokasi, Google juga menjadikannya model bisnis layanan tersebut yang menyasar pengguna dari kalangan perusahaan. (vic/dbs/azt)

Kewenangan Utak-atik Anggaran Rp 398 Triliun Anggaran ...

FOTO:BM/ANTARA

PANEN RAYA: Mentan Andi Amran Sulaiman (tengah), Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Eko Wiratmoko (kiri), dan Bupati Trenggalek Mulyadi WR saat mengikuti kegiatan panen raya padi di Trenggalek, Rabu (29/7). Mengacu data BPS, Mentan menyebut produksi padi musim tanam 2015 naik hingga 5,5 juta ton dibanding tahun sebelumnya yang hanya sekitar 70-an juta ton.

kementrian, bulog, Bupati Syahri Mulyo, Wakil Bupati Maryoto Bhirowo dan sejumlah SKPD menanam padi langsung di sawah. Kunjungan menteri itu tak disiasiakan petani setempat. Mereka mengadu langsung ke mentan. Di antaranya masalah kekeringan yang sering dihadapi petani dan harga beras. Petani juga meminta bantuan alat tanam, sebab bantuan yang ada dinilai kurang mencukupi untuk petani. “Di sini ancamannyakekeringan.Kamimohonbapak menteri pertanian bisa membantu,” keluh Warno salah seorang petani di Desa

Ngrendengkepadamentan,usaipanenraya. Menanggapi keluhan petani Tulungagung itu, Mentan Andi Amran Sulaiman memastikan dirinya sudah menyiapkan bantuan 10 unit pompa air. Pompa itu sudah siap dikirim ke Tulungagung, dan langsung diberikan ke petani untuk mengatasi kekurangan air. Untuk mesin tanaman, Mentan juga telah menyiapkan dan secepatnya diberikan ke petani Tulungagung. “Pompa minggu ini tiba. Kami sudah siapkan dan barang saat ini sudah tinggal dikirim,” ujarnya. (ant)

MenurutKalla,subsidisebesar9 persenituterdiridaritigaitem.Yakni subsidi listrik sebesar 2 persen, subsidibahanbakarminyak(BBM) sebesar 3 persen, serta subsidi nonenergisebesar3persen. Diluarsubsidi9persenitu,sesuai peraturanperundang-undangan, pemerintahwajibmengalokasikan 20 persen anggaran pendidikan, serta 5 persen untuk anggaran kesehatan.“Transfer (daerah) 24 persen, bayar utang sekian, bayar subsidi sekian, total hampir 80 persen,” terang Kalla. Menurutnya, total anggaran terikat atau nondiskresi mencapai 81 persen dari RAPBN 2016. Alokasi anggaran terikat ini sudah diatur undang-undang, sehingga pemerintah hanya mempunyai diskresi terhadap 19 persen RAPBN. “Jadi kewenangan utak-

SAMBUNGAN HALAMAN 1 atik anggaran hanya 19 persen atauRp398triliun.Apayangharus diubah, cara berpikir supaya anggaran 81 persen itu saling mendukung program lainnya, seperti pendidikan20persen,sama-sama menyusun anggaran pendidikan yang betul,” tutur Kalla. Menurut Kalla, Presiden Jokowi akan memaparkan detail RAPBN 2016 saat membacakan nota keuangan di DPR pada pertengahan Agustus mendatang. Wapres juga menekankan pentingnya menyusun perencanaan yang baik dan sesuai dengan tujuan nasional. Sebelumnya, pemerintah dan Badan Anggaran DPR menyepakati asumsi dasar dan target pembangunan dalam RAPBN 2016. Kesepakatan ini mencakup target pemerintahan

Joko Widodo dari angka pengangguran dan kemiskinan. Asumsi dasar antara lain pertumbuhan ekonomi 5,5 persen - 6 persen atau lebih rendah dari yang diusulkan 5,8 persen 6,2 persen. Inflasi tetap di kisaran 3 persen - 5 persen. Nilai tukar rupiah dari usulan Rp 12.800 - Rp 13.200 per dolar AS menjadi Rp 13.000 sampai Rp 13.400 per dolar AS. Sementara tingkat suku bunga SPN 3 bulan sebesar 4 persen – 6 persen. Harga minyak (ICP) lebih rendah menjadi USD 60 - USD 70 per barel dari sebelumnya USD 60 - USD 80 per barel. Lifting minyak dari 830 ribu – 850 ribu barel per hari menjadi 800 ribu 830 ribu barel per hari. Lifting gas bumi dari 1,1 juta - 1,2 juta barel setara minyak per hari menjadi 1.1 juta - 1.3 juta barel setara minyak per hari. (ant/kom/lip)


08 www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Tes Kesehatan, Tiga Paslon Saling Akrab MALANG (BM) - Tiga bakal pasang calon (paslon) Bupati Malang menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit dr Saiful Anwar (RSSA) Malang, Rabu (29/7). Mereka yakni paslon Rendra Kresna-M Sanusi, DewantiMasrifah dan Nurcholis-M Mufids. Menurut Divisi Komunikasi dan Informasi Publik KPU Kabupaten Malang, Abdul Holik tes kesehatan itu merupakan rangkaian dari

syarat yang harus dijalani bakal calon kepala daerah dalam Pilkada serentak, 9 Desember mendatang. “Bakal calon melaksanakan tes kesehatan di RSSA Malang. Itu harus dijalani karena masuk syarat untuk ikut Pilbup di Malang,” kata Holik. Hasil tes kesehatan ini, lanjut Holik, akan menentukan layak atau tidaknya bakal pasangan calon maju dalam Pilkada serentak. “Banyak pemeriksaan yang dilakukan oleh dokter rumah sakit. Mulai dari tes HIV/AIDS, narkoba, dan lainlain,” ujar pria yang akrab disapa Gus Holik itu. Komisioner KPU Kabupaten Malang lainnya, Totok Hariyono

menambahkan, ketiga bakal paslon datang sejak pukul 07.00 dan melaksanakan tes seperti tes urine dan diambil darahnya. Selanjutnya mereka berkumpul bersama di ruang check-up di lantai dua dan naik ke lantai tiga untuk mengikuti pemeriksaan psikiatri di Ruang Singosari 1. “Dari rangkaian tes hari ini, paling lama ya tes psikiatri,” ungkap Totok. Tes psikiatri berupa tes tulis dan wawancara. Mereka berada di Ruang Singosari 1 bersama paslon lain dari tiga daerah di Jawa Timur. Menjelang tes tersebut mereka mengaku mempersiapkan fisiknya dengan istirahat tidur lebih awal. Seperti pengakuan Dewanti Rum-

poko, calon bupati Malang yang diusung PDIP. “Saya tidur lebih awal. Pukul23.00-an.Biasanyayatidurdini hari,” kata Dewanti usai menjalani pemeriksaan di Ruang Radiologi. Meski bakal berkompetisi di arena Pilkada, antarpaslon tampak saling menyapa. Dewanti dan Masrifah Hadi ketika keluar dari ruang radiologi juga menyapa Rendra Kresna. “Pak Rendra, saya duluan ya,” sapa Dewanti kepada Rendra yang menunggu giliran tes. DitambahkanTotok, hasil pemeriksaankesehatanakandiumumkan pada 4 Agustus 2015. “Nanti yang memberikan kesimpulan medisnya ya tim dokter,” katanya.(lil/rdl)

FOTO:BM/CHOLIL

TES KESEHATAN: Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Malang saat hendak menjalani tes kesehatan, Rabu (29/7).

Menanti ’Calon Boneka’ Koalisi Majapahit Tarik Ulur Usung Adik Menpora, Nasdem Kembali ke Barisan

AH Thony

AH Thony:

Syamsul Direkom PKB, Bukan Koalisi KOMITMEN Koalisi Majapahit dalam Pilkada Surabaya mulai dipertanyakan. Hingga pendaftaran ditutup Selasa (28/7) lalu belum mendaftarkan pasangan calon. Pun tak ada tanda-tanda akan mengusung pesaingTri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana di masa perpanjangan kedua, 1-3 Agustus. Namun Ketua Kelompok Kerja Koalisi Majapahit, AH Thony meyakinkan pihaknya akan tetap mengusung calon dan tak berniat mengundur Pilkada di Kota Pahlawan hingga 2017. Berikut kutipan wawancaranya dengan Berita Metro:

SURABAYA(BM)-Munculnyabakal pasangan calon kepala daerah dari jalur perseorangan (independen) mendapat respon negatif dari sejumlah elemen masyarakat di Jawa Timur. Menurut mereka, calon independen identik sebagai ‘calon boneka’. Mereka sengaja maju atau dimajukan, agar pasangan calonincumbentmemilikipesaingdemi menghindari calon tunggal. “Calon boneka itu dibuat oleh pasangan incumbent untuk memenuhi syarat administratif Pilkada supaya tidak terjadi calon tunggal, serta melanggengkan kekuasaan incumbent,” nilai Presiden Lumbung Informasi Rakyat (Lira),Yusuf Rizal seusai bersilaturahimdenganPengurus WilayahNahdlatulUlama(PWNU)Jatim, Rabu (29/7). Mengacu data KPU Jatim, ada delapan pasangan calon independen di Jatim, yakni Yus Samsul Hadi SubakirAgus Wibowo (Kota Pasuruan), Mujianto-Sueb dan Nur Salim-EdyWijaya (Lamongan), Mochsin-Dwi Sumardianto (Kota Blitar), Nur Cholis-M Mufidz (Kabupaten Malang), MisnanRahma Sofiana (Kab Mojokerto), Misrianto-Isnen (Ponorogo), Zakky Mahbub-DwiSusiantinBudiarti(Tuban)dan Agus Bandono-Adi Susila (Ngawi). Munculnyacalonboneka,lanjutYusuf,

juga dapat menumbuhkembangkan budayakorupsi.Sebab,investasipolitik yangdilakukancalonincumbentuntuk membuatcalonbonekamembutuhkan dana yang cukup besar, baik untuk membeli rekom partai atau logistik mencaridukunganKTPmasyarakat. “Kalau calon incumbent terpilih kembali, tentu saat menjabat akan berusaha mengembalikan investasi politik tersebut dengan segala cara termasuk korupsi. Jadi munculnyacalonbonekaitu jadi buah simalakama bagi masyarakat,” tegas pria asli Banyuwangiitu. Tak hanya dari jalur independen, parpol juga dimungkinkan memunculkan calon boneka. Satu di antaranya yakni Kota Surabaya. Ketika incumbent Tri Rismaharini hampir tanpa lawan, muncul skenario calon boneka dari beberapa partai yang bermitra dengan partai pengusung incumbent (PDIP). Di antaranya yakni Syamsul Arifin (adik Menpora Imam Nahrawi) dan Warsito yang disebutsebut bakal diusung PKB, Nasdem, Hanura dan PPP. Namun, di tengah jalan, Nasdem menarik dukungan karena alasan moral. Hasilnya, pasangan Syamsul ArifindanWarsitopunbatalmendaftar. Nah,situasisamabukanmustahilakan

8

Kota Pasuruan Yus Samsul Hadi Subakir -Agus Wibowo Kab. Lamongan Mujianto-Sueb dan Nur Salim -Edy Wijaya Kota Blitar Mochsin-Dwi Sumardianto FOTO:BM/MADJI

Syamsul Arifin

muncul kembali pada masa perpanjangan pendaftaran 1-3 Agustus mendatang. PDIP dan tim sukses incumbent masih berkesempatan melakukan lobi-lobi politik dengan sejumlah partai untuk kembali memunculkan calon boneka. Bahkan,sehariusaipenutupanpendaftaran pertama, beredar kabar bahwa deadlock antara PKB, Hanura dan Nasdem sudah menemukan titik temu untuk mengusung Syamsul Arifin–Visensius Awey (PKB–Nasdem). Padahal sebelumnya, Nasdem melalui ketua DPW Jatimnya menyampaikan tidak akan mendukung atau mengusung calon boneka. Informasi lain yang beredar, tim suksesjugaincumbentkembalimendekati Koalisi Majapahit agar mau memunculkan pesaing. Hanya saja, pen-

Hingga pendaftaran ditutup Koalisi Majapahit tak kunjung mendaftarkan bakal pasangan calon walikota dan wakil walikota Surabaya. Mengapa? Belum daftar karena memang tidak ada nama calon yang akan didaftarkan.

Bagaimana bila hingga pendaftaran periode kedua DPP belum mengeluarkan rekomendasi? Itu yang susah. Yang jelas kami semua terus meminta kepada DPP agar menyelesaikan kajian secepatnya. Bisa disebut tanggal untuk membahas lanjutan Pilkada Surabaya? Secepatnya. Apalagi semua pimpinan partai yang tergabung dalam Koalisi Majapahitmasihkunjungankerja(kunker)semua. Jadi pastinya belum tahu kapan.(cj1/rdl)

Kab. Mojokerto Misnan-Rahma Sofiana Kab. Ponorogo Misrianto-Isnen Kab. Tuban Zakky Mahbub-Dwi Susiantin Budiarti Kab. Ngawi Agus Bandono-Adi Susila

dekatanitutidakberjalanmulus.Mereka tetap menolak karena merasa tidak cocok dengan sosok Tri Rismaharini. Kecualibilamemangada‘maharpolitik’ yangcocokuntukkesepakatanitu. Sulit Dibuktikan Walaupun praktik politik transaksional lewat calon boneka sulit dibuktikan, Lira akan berusaha membuktikan dan melaporkan pada pihak berwajib karena itu tergolong praktik tindak pidana kriminal.

PULUHAN warga Surabaya menyampaikan dukungan kepada Advokat M Sholeh menggugat UU No 8/ 2015 tentang Pilkada ke Mahkamah Konstitusi, terkait Pilkada minimal diikuti dua pasangan calon. Aspirasi sejumlah warga ditunjukkan dengan menyerahkan bukti dukungan berupa KTP ke kantor Advokat M Sholeh di Jl Genteng Muhammadiyah 2B, Surabaya, Rabu (29/7).

Atau ada niat untuk menunda pelaksanaan Pilkada Surabaya hingga 2017? Niatan itu tidak ada. Kami akan melaksanakan sesuai dengan waktu yang sudah ditetapkan. Kalau rekomendasi dari DPP keluar, kami akan daftar.

Siapa yang paling berpeluang direkomendasikan oleh DPP? Semuanya berpeluang. Sambil menunggu turunnya rekomendasi DPP, koalisi terus berpikir dan sosialisasi kepada partai untuk segera membahas bersamasama rencana ke depan.

Kab. Malang Nur Cholis-M Mufidz

WARGA SURABAYA MENGGUGAT

Kabarnya sudah menurunkan rekomendasi kepada Syamsul Arifin sebagai bakal calon walikota? Koalisi belum menentukan karena masih menunggu rekomendasi dari masing-masing DPP. Nama Syamsul itu rekomendasi internal PKB, bukan koalisi.

Masa pendaftaran kedua tinggal hitungan hari, kapan rekomendasi masing-masing DPP keluar? HinggasaatiniDPPmasing-masingpartai dalam Koalisi Majapahit sedang melakukan kajian. Jika rekomendasi nama-nama calon turundansamasemuaitumudah.KalautiaptiapDPPmengeluarkannamaberbeda,nanti kita lihat dan lakukan kajian. Mekanisme penentuan calon ada di koalisi.

PASANGAN CALON PERSEORANGAN

FOTO: BM/MADJI

“Saya intruksikan supaya Lira di seluruhIndonesiamaupunmasyarakat ikutmengawasiprosesPilkadaserentak yangsaratdenganpolitiktransaksional,” pintaYusuf. Wakil Ketua Pemuda Demokrat Jatim, Hadi Margo menambahkan, munculnyacalonbonekamenandakan terjadinya kemunduran demokrasi di tanahair. Sebabpartaipolitiktelahgagal melakukan kaderisasi, sehingga tidak calon yang memiliki keberanian untuk maju. “Pilkada bukan hanya dalam konteks menang atau kalah. Tetapi bagaimana calon tersebut punya keberanian untuk memberikan pelayanan terbaik bagi takyatnya,” tegas Hadi. Hal senada disampikan Gubernur Lira Jatim, Irham Maulidy. Menurutnya calon independen di Pilkada serentak identik dengan calon boneka tidak terbantahkan. Hal itu bisa dilihat secara kasat mata ketika hanya ada dua pasangan calon yang mendaftar di KPU kabupaten/kota, yakni pasangan incumbentdanpasanganindependen. Di Kabupaten Tuban, misalnya, hanya ada dua pasangan calon yang mendaftar, yaitu pasangan Fathul Huda-Noor Nahar Hussein (incumbent) dan pasangan Zakky MahbubDwi Susiantin Budiarti (independen). Lalu di Kota Blitar ada pasangan Samanhudi Anwar-Santoso (incumbent) dan pasangan Mochsin-Dwi Sumardianto(independen).Kemudiandi Ngawi pasangan Budi Sulistiyono-Ony Anwar (incumbent) dengan pasangan Agus Bandono-Adi Susila (independen). Bahkan di Lamongan, ada dua pasanganindependenmenjadipesaing incumbent. “Patut diduga pasangan MujiantoSueb dan pasangan Nur Salim-EdyWijaya adalah calon boneka bikinan incumbent,” ungkap pria asli Bangkalan, Madura, itu. DiKabupatenMojokerto,walaupun ada tiga pasangan calon yang mendaftar,salahsatunyaadalahindependen yaknipasanganMisnan-RahmaSofiana. “Sudah bukan menjadi rahasia, kalau Misnan adalah mantan sopir orang tua Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa. Jadi masyarakat tentunya sudah tahu kalau pasangan independen itu adalah calon boneka,” tambah Irham.(vic/rdl)

Konflik Partai Ka’bah Berimbas ke Pilkada Kabupaten Mojokerto

Dua Bakal Paslon Klaim Kantongi Rekom Djan-Romi Dualisme kepengurusan DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berimbas ke pendaftaran calon kepala daerah di Pilkada Kabupaten Mojokerto. Dua bakal pasangan calon samasama mengklaim mengantongi surat rekomendasi dari dua kubu yang bertikai: Djan Faridz dan Romahurmuziy. PRAYOGI – MOJOKERTO SEHARI pasca penutupan pendaftaran calon kepala daerah, Koalisi Purbantara, tim pemenangan pasangan Mustofa Kamal Pasa (MKP)Pungkasiadi, kembali mendatangi kantor KPU Kabupaten Mojokerto, Rabu (29/07), sekitar pukul 08.00. Kedatangannya untuk menyerahkan surat rekomendasi DPP PPP kubu Djan Faridz. Rekom DPP PPP yang diterbitkan kubuDjaninimemantikpolemik.Selain

pasangan MKP-Pungkasiadi mengklaim telah mengantongi rekom yang diteken Ketum Djan Faridz dan Sekjen Achmad Dimyati Natakusumah, pasangan Choirunisa-Arifudinsyah (Sabara) juga mengklaim sama-sama mengantongi dua rekomendasi dari dua kubu sekaligus: kubu Djan dan kubu Ketum Romahurmuziy (Romi ) dengan Sekjen Aunur Rofiq. Namunyangmembuatperbedaan, Purbantara tidak melampirkan surat rekomendasi tersebut kepada KPU setempatsaatpasanganMKP-Pungkas mendaftar, hanya rekom DPP PDIP, Demokrat, PAN, PKS, Gerindra, Golkar dan Nasdem. Sementara pasangan Sabara yang didukung empat partai (PKB, PPP, PBB dan Hanura) melampirkan surat rekomendasi baik dari kubu Djan maupun Romi . Karena itu Ketua Tim Purbantara, meminta KPU Kabupaten Mojokerto mengklarifikasikejelasanrekomendasi di masing-masing DPP PPP dari dua kubu.

FOTO: PRAYOGI WALUYO

BELUM FINAL: Choirun Nisa (kiri) bersama Ketua PKB Kabupaten Mojokerto, Ayni Zuroh.

“Pasangan MKP-Pungkasiadi sejak 27 Juli kemarin resmi memegang rekomendasi kubu Djan Faridz. Hanya saja kita terima malam hari. Sehingga tidak bisa kita lampirkan bersama berkas lainnya saat mendaftar ke KPU. Namun PPP sudah kita masukan sebagai tim Purbantara,” terang Santoso yang dihubungi melalui

telepon selularnya. Santoso menambahkan, pihaknya telah menjalin komunikasi politik dengan PPP ke kubu Romi. Bahkan telah memenuhi persyaratan pendaftaran penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati. Seperti, mengikuti tahapan fit and proper test, wawancara dan bahkan survei.

Namun dia mengakui bersamaan terbitnya rekomendasi tersebut, pihaknya belum sempat memegang rekomendasi dari kubu Romi. Pertimbangannya karena alasan waktu yang mepet dengan pendaftaran. Sementara Ketua Tim Pemenangan Sabara, Anton Fathurrahman, lebih memilih menyerahkan sepenuhnya kepada KPU melalui proses verifikasi syarat dukungan dalam memastikan kebenaran dokumen. Termasuk, lanjut Anton, berharap KPU mendatangi DPP kubu Djan Faridz agar ada kejelasan rekomendasi sebagai parpol pengusung. “Kita tidak bisa berandai-andai, kan belum tahu fisiknya. Yang jelas, kami menunggu verifikasi dari KPU,” tegasnya. Kendati demikian, dia tetap berpedoman pendaftaran bahwa pasangan Sabara sudah memenuhi persyaratan. “Prinsipnya data kami lengkap. Soal siapa yang mendapatkan rekomendasi, kewenangan ada di DPP,” ujarnya.(*)


9 www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Bahas Kompetisi, Undang PT LI Piala Indonesia Satu Bisa Jadi Turnamen Pra-musim JAKARTA (BM) – Rencana kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015/2016 bergulir, Oktober mendatang, membuat PSSI bergerak. Induk sepakbola Tanah Air itu menjadwalkan menggelar rapat Komite Eksekutif (exco), Senin (3/8) nanti. Rapat ini juga menghadirkan PT Liga Indonesia (PT LI) selaku operator kompetisi. Seperti diketahui, PSSI sebelumnya ingin agar PT LI memutar kompetisi ISL, termasuk Divisi Utama mulai Oktober 2015. Keinginan itu ada setelah gugatan terhadap Surat Keputusan Menpora per 17 April be-

rupa pembekuan PSSI dimenangkan. “Kejelasan kompetisi akan ditetapkan di rapat exco, Senin (3/8) mendatang. Termasuk turnamen pra-musim menuju kompetisi,” jelas Sekjen PSSI Azwan Karim di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Rabu (29/7). Dia tak menampik bahwa Piala Indonesia Satu bisa menjadi turnamen pra-musim menuju ISL. Kemungkinan itu tidak ditolak mengingat menyadari bahwa PT LI tidak punya waktu yang banyak apabila menyelenggaraan turnamen pramusim.

BM/ISTIMEWA

Azwan Karim Menurut rencana turnamen Piala Indonesia Satu yang dipromotori Mahaka Sports and Entertainment akan digelar akhir Agustus 2015. Turnamen itu diperkirakan rampung di September 2015. “Yang jelas, turnamen Piala Indonesia Satu

sudah kami otorisasi. Tapi balik lagi, tergantung tanggal 3 Agustus (rapat exco PSSI, red),” beber Azwan Karim. Dia percaya Piala Indonesia Satu itu akan diikuti seluruh klub ISL apabila disetujui PSSI menjadi turnamen pra-musim. Sebelumnya, Mahaka Sports masih menunggu empat klub ISL lain agar jumlah peserta sesuai rencana, yaitu 16 klub. Sementara itu soal keinginan dari Mahaka agar turnamen itu tetap digelar independen, PSSI diyakini Azwan Karim tidak keberatan. “Memang dari awal turnamen itu akan diselenggarakan independen dan kami hanya memberi otorisasi. Syarat dari PSSI, hanya tidak lewat pihak lain di luar PSSI, yang tidak

diketahui karena kami tidak ingin melanggar Statuta,” tegasnya. Karena itu, lanjut Azwan Karim, PT LI akan diundang dalam rapat exco PSSI tersebut. Ini agar segala perencanaan dibicarakan dengan detail. “Untuk peserta ISL, seperti yang ditanyakan PT LI kemungkinan tidak ada perubahan, yaitu tetap 18 klub. Mungkin termasuk itu (adanya promosi dan degradasi),” terangnya. Selain itu, exco PSSI disebut Azwan Karim juga akan membahas perkembangan terkini di sepakbola Indonesia. Termasuk banding yang diajukan oleh Kemenpora terhadap putusan PTUN, yang sebelumnya meminta agar mencabut SK Pembekuan PSSI. (dbs/dek)

Persebaya Surabaya

Skuad Minim, Modifikasi Latihan SURABAYA (BM) – Meski sudah menggelar sesi berlatih sejak tengah pekan lalu, komposisi pemain Persebaya sejatinya masih belum lengkap. Dari 28 nama, sebanyak sembilan nama masih belum merapat ke Kota Pahlawan. Sembilan pemain yang belum bergabung dengan skuad adalah, kapten Jandri Pitoy, Firly Apriansyah, Fauzan Jamal, Yesaya Desnam, Zulfiandi, Hargianto, Ilham Udin Armaiyn, Emile Mbamba dan Dany Saputra. “Dany masih dalam proses pemulihan cederanya,” ucap pelatih Persebaya Ibnu Grahan, Rabu (29/7). Dari 19 penggawa yang sudah berlatih, Persebaya harus legawa karena delapan nama harus bergeser ke Banyuwangi untuk mengikuti turnamen Sunrise of Java Cup 2015. Kedelapan nama itu bergabung dengan dua tim, yakni Garuda All Star dan Persewangi Selection. Mereka yang bertolak ke Kota Gandrung antara lain, Slamet Nur Cahyono, Thomas Rian Bayu, Putu Gede Juni Antara, Asep Berlian, Erick Dwi Ermawansyah, Fandi Eko Utomo, M. Zainuri dan Evan Dimas Darmono. Praktis hanya tinggal menyisakan 11 nama di Surabaya. Mereka adalah Hery Prasetyo, Otavio Dutra, M. Fatchurochman, Munhar, M. Sahrul Kurniawan, Wage Dwi Aryo, Siswanto, Feri Ariawan, Wahyu Subo Seto, Rudi Widodo dan Safrizal Harahap. Kondisi ini lantas membuat Ibnu harus memutar otak agar sesi berlatih tetap berlangsung menarik. Model latihan ini setidaknya akan digunakan hingga tuntasnya penyelenggaraan Sunrise of Java Cup awal Agustus nanti. “Latihan pagi tetap di lapangan, sore harinya di gym. Saya juga mengundang sejumlah pemain dari tim Persebaya U-21 untuk gabung dengan tim senior,” tutur pelatih dengan lisensi A AFC ini. (dek)

HASIL PERTANDINGAN SUNRISE OF JAVA CUP 2015 RABU, 29 JULI Persewangi Selection 0-1 Indonesia All Star

JADWAL PERTANDINGAN SUNRISE OF JAVA CUP 2015 KAMIS, 30 JULI Arema Cronus v s Bali United Pusam JUMAT, 31 JULI Garuda Muda v s Arema Cronus SABTU, 1 AGUSTUS Persewangi Selection v s Bali United Pusam MINGGU, 2 AGUSTUS Bali United Pusam v s Garuda Muda SENIN, 3 AGUSTUS Persewangi Selection v s Arema Cronus

BM/ISTIMEWA

MENANG: Fandi Eko Utomo mencetak satusatunya gol yang memberi kemenangan bagi Indonesia All Star saat meladeni Persewangi Selection di Stadion Diponegoro, Banyuwangi, tadi malam.

Persela Lamongan

0 PERSEWANGI SELECTION

INDONESIA ALL STAR

1

Pertahankan Balsa, Coret Dua Asing

(Sunrise of Java Cup 2015)

Fandi Beri Kemenangan Pertama BANYUWANGI (BM) – Hasil positif diraih tim Indonesia All Star pada laga perdana turnamen Sunrise of Java Cup (SoJC) 2015. Tim yang semula menggunakan nama Garuda All Star itu menang tipis 1-0 dari Persewangi Selection di Stadion Diponegoro, Rabu (29/7) malam. Indonesia All Star yang berisi

pemain inti dari skuad Timnas U-23 dan Persebaya Surabaya itu mampu meladeni permainan Persewangi. Padahal, tuan rumah diperkuat beberapa pemain dari klub Indonesia Super League (ISL). Di antaranya Guntur Ariyadi (Barito Putera) dan Ferdinand Sinaga (Sriwijaya FC). Babak pertama secara kese-

luruhanmampudikuasaipemain Indonesia All Star.Tim asuhan Aji Santosa yang berseragam merahmerah sudah membuka peluang gol di menit ke lima melalui Fandi Eko Utomo. Di menit 10 giliran Evan Dimas yang berpeluang mencetak gol. Kaptentiminimemanfaatkanbola liar di kotak penalti. Evan yang

AREMA CRONUS

mengocek bola dan tinggal berhadapandengankipergagalmencetak gol karena bola sepakannya dihalau Nanda Pradana. Persewangi membuka peluang saat mendapat tendangan bebas di luar kotak penalti Indonesia All Star. Tapi penempatan bola Ferdinand Sinaga yang jadi algojo bisa ditangkap kiper. Se-

lepas peluang ini, Persewangi lebih banyak bertahan dari serangan lawan. Bombardir serangan Indonesia All Star membuahkan hasil ketika Fandi Eko Utomo mencetak gol di menit 38. Gol pemain asal Persebaya itu menjadi gol satu-satunya pada laga ini. (dbs/dek)

BALI UNITED PUSAM

(Sunrise of Java Cup 2015)

Momen untuk Eksperimen BANYUWANGI (BM) – Pertemuan dua tim Indonesia Super League (ISL) bakal menyajikan kualitas pada turnamen Sunrise of Java Cup (SoJC) 2015. Yakni laga yang mempertemukan Arema Cronus melawan

Bali United Pusam di Stadion Diponegoro, Banyuwangi, sore ini. Sayang, kekuatan Arema pada turnamen ini tidak komplit. Arema berada dalam kondisi tidak bagus menghadapi turnamen ini akibat mengalami krisis

di sektor pertahanan. SelainVictor Igbonefo yang sudah hijrah ke Thailand, Arema juga kehilangan Purwaka Yudhi. Apalagi mereka juga pernah dikalahkan Bali United 1-0 dalam laga persahabatandiStadionKanjuruhan.

BM/ISTIMEWA

AWAS TERGELINCIR: Pertemuan melawan Bali United Pusam membuka kenangan Arema Cronus atas kekalahan saat melakoni uji coba beberapa waktu lalu.

Kendati demikian, pelatih Arema Suharno tidak merasa khawatir dengan kekuatan timnya. Menurutnya, sekalipun kekuatan tim besutannya tereduksi, ia yakin pemain lain akan bisa menutup kelemahan tersebut. Dia bakal melakukan eksperimen untuk menutup kelemahan di sektor belakang dengan absennya sejumlah pemain. “Memang kekuatan terlihat lemah di lini belakang, karena Victor dan Purwaka absen. Tapi kami akan coba maksimalkan pemain yang ada, seperti Fabiano (Beltrame) dan Suroso. Kemudian masih bisa Gilang Ginarsa kami tarik ke tengah, dan ada tambahan dari Hermawan,” ujar Suharno. “Secara garis besar, persiapan Arema sudah finish semua. Kami sudah siapkan strategi untuk melawan Bali United. Semoga nanti diberi hasil yang terbaik,” tambahnya. Selain kehilangan Victor dan Purwaka, manajemen tim berjuluk Singo Edan ini memutuskan untuk mencoret Abblode Yao Rudy dan Sengbah

Kennedy dari skuad. Sementara itu, kapten Bali United Bobby Satria mengatakan timnya perlu waspada di setiap pertandingan SoJC. Ia menilai tim-tim yang akan menjadi lawan punya kualitas dan tak patut diremehkan. “Semua tim secara kualitas sangat bagus. Arema seperti diketahui berisikan para pemain hebat. Persewangi Selection sebagai tuan rumah juga diperkuat beberapa pemain top. Sedangkan Indonesia All Star, secara kualitas juga tidak diragukan lagi,” jelas Bobby Satria dikutip dari laman Bali United. Ia pun berharap rekan-rekannya tak jumawa, terlebih setelah diunggulkan mengingat Bali United terbilang paling konsisten latihan meski sempat diliburkan karena Idul Fitri. “Tim tidak boleh terpancing dengan omongan di luar. Kami jangan sampai terlalu jumawa. Bali United tetaplah klub baru, yang masih dalam proses membangun tim,” tutup pemain yang berposisi sebagai bek ini. (dek)

LAMONGAN (BM) – Kabar bakal bergulirnya kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015/2016, Oktober mendatang, membuat Persela Lamongan bersiap. Salah satunya komposisi pemain asing. Manajemen Persela disebut-sebut akan mencoret dua dari tiga pilar impornya. Pada kompetisi ISL 2015 yang terhenti ditengah jalan karena force majeur, Persela memiliki tiga pemain asing. Yakni bek David Pagbe, gelandang Balsa Bozovic dan penyerang Pedro Javier. Nah, untuk kompetisi mendatang, Persela berencana tetap menggunakan jasa Balsa ketimbang dua pemain lainnya. Media Officer Persela Arif Bachtiar menjelaskan, manajemen memang sudah mengevaluasi permainan tiga pemain asing di ISL 2015 lalu. Dari evaluasi itu, Balsa mendapat nilai lebih karena dianggap bermain impresif. “Dia punya kelebihan pada passing dan umpan yang cukup akurat. Dia juga bisa mengontrol bola dengan matang,” ujarnya, Rabu (29/7). Dengan kemampuan yang dimilikinya itu, manajemen pun tak mau kehilangan aset pemainnya. Menurut Arif, Balsa merespon positif tawaran manajemen itu. “Manajemen juga minta dicarikan pemain lain yang bisa main di Indonesia. Posisinya bisa bek atau striker,” katanya. Lebih lanjut Arif menjelaskan bahwa Pagbe dan Pedro kemungkinan besar tak direkrut Laskar Joko Tingkir lagi saat berlaga di ISL 2015/2016 nanti. Dari evaluasi manajemen, kedua pemain asing ini memang belum memenuhi kriteria yang diinginkan. “Kalau alasan resminya saya kurang tahu. Tapi manajemen kemungkinan besar tak akan merekrut mereka lagi,” pungkasnya. (dek)

BM/TOVAN BEKA

BERTAHAN: Gelandang Balsa Bozovic menjadi satu-satunya pemain asing yang dipertahankan manajemen Persela Lamongan.


10 METRO SPORT

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

2

CHELSEA

BARCELONA

lintas arena

2

(Chelsea Menang Adu Penalti 4 - 2)

Chelsea Sukses Redam Barcelona Cetak Gol Cepat, Menang Adu Penalti MARYLAND (BM) – Chelsea kembali memenangi drama adu penalti pada International Champions Cup (ICC) 2015. Kali ini, ‘The Blues’ Chelsea menang adu penalti 4-2 atas Barcelona di FedEx Field, Rabu (29/7) pagi WIB setelah bermain imbang 22 selama 90 menit pertandingan. Chelsea langsung mengejutkan Barcelona ketika pertandingan baru berjalan 10 menit lewat aksi individu Eden Hazard yang menggiring bola dari jarak sekitar 35 meter di depan mulut gawang Marc-Andre Ter Stegen. Keseimbangan tubuh yang baik membuat Hazard bisa melepaskan diri dari kawalan pemain belakang Barcelona, lalu melepaskan tendangan, tanpa mampu diantisipasi Ter Stegen. Skor 1-0 untuk The Blues. Sejak gol Hazard itu, Barcelona tampil lebih mendominasi. Hal itu terlihat dari statistik penguasaan bola (63 persen) dan jumlah peluang (9 berbanding 5). Namun, skor 1-0 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga babak pertama berakhir. Di babak kedua, menit ke-52 Barca sukses menyamakan kedudukan skor menjadi 1-1. Bermula dari sepak pojok, para pemain Chelsea gagal membuang bola dengan sempurna. Bola jatuh ke Luis Suarez yang langsung menembakkannya ke arah gawangThibaut Courtois. Kurt Zouma coba menyapu, tetapi bola sudah melewati garis gawang.

Bahkan Barcelona berbalik unggul 2-1 pada menit ke-66. Sandro Ramirez melakukan tusukan dari sisi kiri, lalu melepaskan tendangan melengkung dan menaklukkan Courtois. Tapi Chelsea baru bisa menyamakan skor menjadi 2-2 ketika laga bersisa empat menit. Gary Cahill berhasil bergerak lebih cepat dari kiper Jordi Masip untuk menanduk bola, meneruskan umpan silang Willian ke gawang yang sudah kosong. Kendati demikian, gol itu

harus dibayar mahal. Sebab, tinjuan Masip, yang coba menghalau bola, mengenai kepala Cahill. Bek Chelsea itu berdarah, dan terpaksa ditarik keluar, lalu digantikan oleh Nathaniel Chalobah. Tak ada gol tambahan tercipta. Chelsea dan Barcelona harus puas bermain imbang 22, dan terpaksa dilanjutkan lewat adu tendangan penalti. Dalam adu penalti, Radamel Falcao, Victor Moses, Ramires, dan Loic Remy sukses menjalankan tugasnya. Sebaliknya dari kubu Barcelona, hanya eksekusi Andres Iniesta dan Sandro yang sukses. Sementara tendangan

Alen Halilovic melambung, dan sepakan Gerard Pique diantisipasi Thibaut Courtois. Chelsea pun menang adu penalti 4-2. Ini kemenangan kedua Chelsea lewat adu tendangan penalti, setelah sebelumnya pada Minggu (26/7) pagi WIB Chelsea menekuk Paris Saint-Germain (PSG) lewat adu penalti 6-5. Pada laga selanjutnya, Barcelona akan ditantang Fiorentina, Senin (3/8) dinihari WIB, dan Chelsea menghadapi Fiorentina pada Kamis (6/8) dinihari WIB. Laga ‘The Blues’ vs La Viola itu sekaligus menjadi penutup even ICC 2015. (dbs/azt)

SUSUNAN PEMAIN CHELSEA Courtois; Ivanovic, Zouma, Cahill (Chalobah 87’), Azpilicueta (Terry 59’); Fabregas (Moses 64’), Matic (Mikel 61’), Kenedy (Willian 46’), Oscar (Ramires 46’); Hazard (Falcao 68’), Costa (Remy 60’) BARCELONA Ter Stegen (Masip 60’); Douglas (Roberto 17’), Bartra (Pique 59’), Mathieu (Vermaelen 59’), Adriano (Alba 59’); Rakitic (Iniesta 60’), Busquets (Rafinha 61’), Suarez (Pedro 62’); Munir (Halilovic 73’), Sandro, Gumbau (Samper 61’).

ISTIMEWA

Ricky Soebagdja

Puas Undian Kejuaraan Dunia JAKARTA (BM) – Turnamen akbar ‘Total BWFWorld Championships 2015’ segera dihelat di Jakarta, 10-16 Agustus 2015. Proses pengundian dilangsungkan di Museum Bank Indonesia, Selasa (28/7) siang. Hasil undian pun dinilai cukup baik untuk para pemain Indonesia. Hal ini disampaikan langsung oleh Ricky Soebagdja. “Menurut saya hasil drawing sudah cukup baik, tak cuma di ganda putra, di ganda campuran juga, dua nomor ini memang andalan Indonesia untuk meraih gelar juara. Para unggulan kita juga cukup baik jalannya di babak-babak awal,” ujar Ricky yang dijumpai usai konferensi pers. Sementaraitu,PoulErikHoyer(PresidenBWF)menyebutkan, kejuaraan dunia 2015 banyak menyajikan pertandinganpertandingan kelas dunia yang sayang untuk dilewatkan. Betapa tidak, sekitar 400 pebulutangkis terpilih dari seluruh dunia, akan adu kebolehan untuk menyandang titel juara dunia. “Saya sangat menantikan kejuaraan dunia, momen yang sangat bagus untuk pemain, penggemar bulutangkis, sponsor dan sebagainya. Kami mengundang anda semua ke Istora, akan ada pertunjukan bulutangkis yang sangat spektakuler dan ini tidak diragukan lagi,” katanya. Menggelar turnamen sekelas Total BWFWorld Championships 2015 menjadi satu tantangan tersendiri. Apalagi Indonesia sukses menggelar BCA Indonesia Open Super Series Premier (BIOSSP) yang pernah dinobatkan BWF sebagai salah satu turnamen dengan penyelenggaraan terbaik di dunia. (kcm/azt)

ISTIMEWA

CEPAT : Aksi individu striker Chelsea, Eden Hazard (tengah) saat mencetak gol pembuka ke gawang Barcelona di laga International Champions Cup (ICC) 2015, Rabu (29/7) pagi WIB. Chelsea menang 4-2 lewat adu penalti.

0

CF AMERICA

BENFICA

0

(Benfica Menang Adu Penalti 4-3)

Benfica Menang Tipis Adu Penalti MEKSIKO CITY (BM) – Hasil laga International Champions Cup (ICC) 2015 antara CF America lawan Benfica di Estadio Azteca, Meksiko City harus diakhiri dengan adu penalti setelah kedua tim hanya mampu bermain imbang 0-0, Rabu (29/

7) pagi WIB. Dalam drama adu penalti tersebut, Benfica keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3 dan berhasil mendapatkan dua poin dari pertandingan kali ini. CF America yang bermain di kandang sendiri langsung meng-

gebrak pertahanan Benfica sejak menit awal. Menit empat, peluang bagus didapat oleh Benedetto meski tendangannya masih tipis menyamping dari gawang Cesar. Benfica sendiri sebenarnya punya peluang emas untuk bisa

ISTIMEWA

IMBANG : Laga CF America lawan Benfica berlangsung ketat dan 90 menit berakhir imbang tanpa gol. Tapi saat adu penalti, Benfice menang tipis dengan skor 4-3.

memimpin terlebih dahulu. Tepatnyaketikalagamasukmenit16 ketika pelanggaran dari Alvarado berbuah penalti bagi Benfica. Sayangnya eksekusi dari Jonas mampu diamankan oleh Munoz. Setelahnya pertandingan pun berjalan dengan cukup menarik. Jual beli serangan kerap terjadi dan kedua kiper pun tidak bisa bersantai sama sekali di laga ini. Almeida menerima peluang bagus di menit 54 namun tendangannya dari sudut sempit bisa ditepis oleh Munoz. Begitu juga dengan peluang dari Jonas di menit ke-62. Kartu merah yang diterima Buron di menit ke-70 membuat Benfica kian agresif dalam melakukanserangan.Sayangnyamerekatidakmampumemanfaatkan keunggulan jumlah pemain dan haruspuasbermainimbangtanpa gol di waktu normal. Memasuki adu penalti, America sempat tertunduk ketika Martinez gagal menjebol gawang Ederson. Semangat mereka

sempat bangkit saat kedudukan kembali berimbang ketika Gaitan mengalami hal yang sama. Penentuan pun terjadi di penendang kelima. Sukses Rodriguez menjebol gawang CF America tidak diikuti oleh Rosel karena sepakannya melambung dari gawang Benfica yang dijaga Ederson. Benfica pun menang adu penalti 4-3. (dbs/azt)

SUSUNAN PEMAIN CF AMERICA (4-3-3) : Munoz; Mares (Guerrero 46’), Alvarado, Buron, Pimentel; Guemez (O Martinez 46’), Andrade (Colula 46’), Rivera (Rosel 77’); Arroyo (Marin 60’), Quintero (Sanchez 77’), Benedetto (Zuniga 46’). BENFICA (4-2-3-1) : Cesar (Moraes 82’); Eliseu (Marcal 46’), Almeida (Sivio 67’), Luisao (Ola John 82’), Jardel; Fejsa (Cristante 65’), Talisca (Teixeira 83’); Gaitan, Pizzi (Samaris 67’), CGonzalez (Santos 46’); Jonas (Rodriguez 65’).

ISTIMEWA

MUDA : Pebalap Astra Honda Racing Team, Andi Farid Izdihar dan Aditya Pangestu Hanafi bersama petinggi Astra Honda Motor.

Siap Antar Pebalap Muda Indonesia SUZUKA (BM) – Dua pebalap muda Indonesia binaan Astra Honda Motor, Andi Gilang Farid Izdihar dan Aditya Pengestu Hanafi, mencatat hasil membanggakan pada gelaran Suzuka 4 Hours di Sirkuit Suzuka, Jepang, Sabtu (25/7) lalu. Gilang dan Aditya berhasil naik podium kedua setelah berjuang selama empat jam nonstop. Mereka kalah dari tim tuan rumah, TTS Racing. “Mereka (Gilang dan Aditya) sangat cepat. Saya sangat bangga dengan penampilan mereka. Meski tidak juara, posisi kedua sudah membuat kami puas,” kata Toshiyuki Inuma, President Director PT Astra Honda Motor. Inuma juga menjelaskan bahwa Suzuka 4 hours bukanlah event yang jadi target utama bagi para pebalap muda Indonesia tersebut. Event yang digelar tahunan ini merupakan salah satu sarana mereka untuk mencapai target lebih besar. “Tujuan kami adalah mengantar pebalap muda Indonesia yang berbakat ke panggung dunia, seperti MotoGP. Kami tantang mereka untuk mengambil langkah lebih jauh. Jika kami punya tawaran bagus, kenapa tidak dikasih ke mereka. Kami dengan senang hati memberi mereka kesempatan,” kata Inuma. Inuma tidak bisa menyebut dengan pasti kapan mimpi bersaing di pentas atas dunia tersebut akan terwujud. Namun, jalan menuju ke sana tengah dirintis. “Jika mereka bisa masuk kelas dunia, kami sangat senang. Sukses tersebut bukan hanya buat kami, Astra Honda, tapi juga Indonesia. Semoga mereka bisa mewujudkannya,” harap Inuma. (kcm/azt)

Arturo Vidal Resmi Berlabuh di Bayern Muenchen

Catat Transfer Rp 593 M, Berharap Juara Liga Champions MUENCHEN (BM) – Gelandang andalan Juventus asal Chile, Arturo Vidal, secara resmi telah diumumkan sebagai pemain baru Bayern Muenchen, Selasa (28/7) waktu setempat. Pemain 28 tahun itu diboyong FC Hollywood dari Juventus dengan biaya sekitar 40 juta euro atau sekitar Rp 593 miliar dan terikat kontrak berdurasi empat tahun. Seusai penandatanganan kontrak, Vidal mengungkapkan kebahagiaannya. Ia pun mengaku Bayern Muenchen sebagai klub yang diimpikannya. “Aku sangat bahagia. Ini adalah langkah baru dalam karierku dan aku berharap bisa bermain bagus di sini. Aku ingin membantu tim meraih trofi. Bagiku, ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan,”

ujar Vidal seperti dilansir situs resmi Bayern Muenchen, Rabu (29/7)WIB. Musim lalu,Vidal hampir saja merengkuh treble winners bersama Juventus. Namun, pada laga final Liga Champions, I Bianconeri takluk 1-3 dari Barcelona. Kini, Vidal pun berharap bisa meraihnya bersama Bayern Muenchen. “Musim lalu, Juventus hampir menjuarai tiga kompetisi sekaligus. Aku berharap bisa mewujudkannya bersama Bayern Muenchen. Ini harus menjadi target,” kata Vidal. Vidal bergabung ke Juventus dari Bayer Leverkusen pada Juli 2011denganbiayatransfersebesar 10,5jutaeuro(sekitarRp155miliar). Selama berseragam I Bianconeri,

Vidaltelahtampilsebanyak171laga dan mencetak 48 gol. Vidal juga berperan mengantarkan Juventus meraih sejumlah gelar, yaitu empat gelar Serie A, dua juara Piala Super Italia, dan satu trofi Coppa Italia. Lalu apa alasan Vidal hengkang dari skuad ‘La Vecchia Signora’? Vidal membeberkan alasan, hasrat memenangi Liga Champions menjadi pertimbangan utamanya. “Aku ingin terus berkembang sebagai pemain dan memenangi trofi penting seperti Liga Champions. Aku pikir kesempatan terbaik melakukan itu bersama Bayern,” tambah Vidal, yang baru saja membantu negaranya memenangi Copa America 2015. Vidal merasa yakin pilihan-

nya untuk bergabung dengan The Bavarians merupakan awal dari keinginannya menjadi juara Liga Champions. Nah, sebelum melanjutkan mimpinya merengkuh gelar Eropa, Vidal berpeluang membawa Bayern meraih gelar di awal musim ketika bertemu Borussia Dortmund pada laga Piala Super Jerman pada akhir pekan ini. Soal laga tersebut, Vidal mengaku siap. “Aku bermain di Copa America dan sudah pulih setelahnya. Aku siap bermain pada hari Sabtu jika pelatih menginginkanku,” ujar Vidal, yang pernah merasakan Bundesliga selama empat tahun bersama dengan Bayer Leverkusen antara 2007 dan 2011, tetapi tak memenangi satu trofi pun. (dbs/azt)

ISTIMEWA

NOMOR 23 : Arturo Vidal memamerkan jersey Bayern Muenchen dengan nomor punggung 23. Vidal berpose dengan Presiden Bayern, Karl-Heinz Rummenigge.


KOTA PROBOLINGGO 11

BERITA METRO www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Pelaksanaan MOS Berjalan Lancar

FOTO: BM/FIKI ARDIANSYAH

Siswa Gundul Jadi Tradisi, Bukan Perploncoan

DISIPLIN: Tampak para peserta MOS di SMK Negeri 4 Kota Probolinggo yang tengah dibimbing kedisiplinan oleh para senior mereka.

gatakan, ia sangat berterima kasih kepada para senior yang telah memberikan didikan hingga sampai saat ini. “Saya berterima kasih atas didikan kedisiplinan yang diberikan pada kami,” terangnya dengan nada tegas. Sementara itu, Iwan Setiawan selaku Ketua Pelaksana MOS mengatakan, MOS yang digelar berjalan lancar. Hanya saja ada kendala saat awal pelaksanaan kegiatan. “Awalnya mereka tegang dengan apa yang disampaikan oleh Senat, tapi hingga hari terakhir ini mereka sudah saling akrab,” pungkasnya. Pihak sekolah hanya bisa berharap, dengan adanya MOS ini siswalebihmencintaialmamaternya dan juga bekerja sama untuk membenahi sekolah agar menjadi sekolah yang lebih baik lagi. (ik/kur/ard/azt)

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

PROBOLINGGO (BM)-Tampil dengan kepala gundul bukan berarti menjadi korban perploncoan. Rabu (29/7) kemarin, Masa Orientasi Siswa (MOS) berlangsung di SMK Negeri 4 Kota Probolinggo. Dibanding harus mengenakan baju seragam yang aneh-aneh, pihak sekolah lebih menitikberatkan kepada kerapian. Kesan unik juga tak luput terlontarkan dari salah seorang peserta MOS, Galang (15). Menurut Galang, ia tidak merasa malu dengan penampilan barunya, yakni berkepala gundul. Ia merasa lebih rapi daripada keadaannya sebelumnya. “Saya tidak malu kok punya kepala gundul. Malah ini membantu saya agar tidak manja,” kata Galang kepada wartawan. Di lain sisi, Siti Aisyah (15), salah seorang siswi peserta MOS men-

BATU PERTAMA: Suasana peletakan batu pertama pembangunan kantor CU Mandiri.

CU Mandiri Targetkan 10 Ribu Anggota PROBOLINGGO (BM) - Kepala CU Mandiri, Ir Yudha Sunantya melaksanakan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan kantor CU Mandiri. Sebelumnya dilakukan pemberkatan terlebih dahulu oleh pandeta gereja. Acara diikuti oleh anggota dan pengurus CU Mandiri, mulai Kepala CU Mandiri Ir Yudha Sunantya, Bendahara Maria Widya Elim dan beberapa pengurus lainnya. Sebelum acara pemberkatan, Ir Yudha Sunantya menyampaikan bahwa perjuangan yang di-

Bagian Administrasi Perekonomian

Dra Nelly Hindi Astuti MM

Dr Moch Shaleh, Badan Lingkungan Hidup (BLH), Diskoperindag, DPPKA, Disnaker dan Bappeda. Dalam sambutanya, Nelly Hindi Astuti menyampaikan, menurut informasi dari Bidang

PAPARAN: Tampak pemaparan evaluasi program DBHCHT Kota Probolinggo tahun anggaran 2015.

Kasda DPPKA Kota Probolinggo, selama tahun 2015 transfer DBHCHT telah dilakukan dua kali, yaitu pada 2 April 2015 sebesar Rp 2.964.104.000 dan pada 30 Juni 2015 sebesar Rp 2.546.923.750 dengan total ke-

seluruhan Rp 5.511.027.750. Dari anggaran DBHCHT itu penyalurannya dilakukan melalui beberepa tahap. Triwulan I Bulan Maret 2015 sebesar 20 persen dari alokasi sementara, Triwulan II pada Juni

2015 sebesar 30 persen dari alokasi sementara dan Triwulan III penyaluran pada September 2015 sebesar 30 persen dari alokasi sementara. Nelly juga mengungkapkan pada Desember dilakukan penyaluran Triwulan IV. Sedangkan kegiatan DBHCHT 2015 yang dilakukan Kota Probolinggo disetujui Kementerian Keuangan dan Biro Administrasi Perekonomian Setdaprov Jatim. “Meliputi peningkatan kualitas bahan baku, pembinaan lingkungan sosial, sosialisasi ketentuan bidang cukai, pemberantasan cukai ilegal,” tandasnya. (adv/ard)

Proses Pembuatan SIM Dipermudah PROBOLINGGO (BM) - Satlantas Kota Probolinggo, kembali memberikan kemudahan pelayanan SIM pada masyarakat Kota Probolinggo. Rabu (29/7), Aiptu H Selamet Djajuli selaku Baur SIM (Bagian Urusan SIM)menyampaikan, pihaknya memberikan kemudahan terhadap pemohon SIM yang gagal ikut ujian, dalam bentuk pemanggilan ulang agar pemohon ikut tes kembali di titik kesalahan saja yang diulang. Prosedur pengurusan yang diterapkan Satlantas Polresta Probolinggo sesuai dengan peraturan yang ada. Pemohon SIM diberi kemudahan dalam pengurusannya

KABUPATEN PROBOLINGGO

BERITA METRO www.beritametro.co.id

Antisipasi Puncak Musim Kemarau

Tertarik Pelajari Pasar Tradisional

Suplai Air Bersih Dilakukan hingga Oktober

FOTO: BM/ABDULLAH IRAWAN

PROBOLINGGO (BM) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo mempersiapkan pengiriman air bersih menggunakan truk tangki sampai Oktober mendatang. Alasannya, di bulan Oktober tersebut merupakan merupakan puncak musim kemaru tahun 2015 ini. Hal itu ditegaskan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Probolinggo, Dwijoko Nurjayadi, Rabu (29/7). Menurut Dwijoko, pengiriman air bersih ke sejumlah lokasi yang rawan kekeringan di sejumlah desa bakal dilakukan secara bertahap dan tidak bersamaan. “Karena faktor yang menjadi kendala adalah minimnya alat pengangkut yang dimiliki BPBD. Hanya ada enam unit truk tangki saja,” kata Dwijoko Nurjayadi. Sesuai perkiraan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), puncak musim kemarau terjadi sekitar Oktober-November mendatang. Maka pihak BPBD sudah mulai merencanakan tentang teknis pengiriman air bersih sampai tiga bulan mendatang. ”Kami khawatir warga berebut saat

ANTRE: Sejumlah warga di kawasan Lumbang tampak antre untuk mengambil air bersih di musim kemarau tahun ini.

truk tangki pembawa air bersih datang. Makanya, kita antisipasi untuk menghindari rebutan itu,” beber Dwijoko. Sementara itu, musim kemarau tahun ini memang tergolong lebih lama dibandingkan kemarau tahun lalu. Sebab musim kemarau tahun ini dimulai sejak awal Juni. Sedangkan

tahun lalu, awal musim kemarau terjadi pada akhir Juli. “Secara otomatis dampak kekeringan akan dirasakan masyarakat dalam waktu yang lebih lama dibandingkan tahun sebelumnya,” jelasnya. Dia juga mengatakan, desa yang mengalami dampak musim kemarau di wilayah Kabupaten Probolinggo

jumlahnya mencapai 40 desa yang tersebar di 11 kecamatan. Antara lain Desa Banyuanyar, Tegalsiwalan, Leces Tongas, Kuripan, Bantaran dan juga beberapa kecamatan lainnya. “Karena di lokasi tersebut masih ada beberapa desa yang masih belum terpasang pipa air bersih,” tandasnya. (wan/sip/azt)

FOTO: BM/SUGIANTO

DAD Kurangi Pekerjaan Dinas PU

Ir Prijono Kepala Dinas PU Kab Probolinggo

dengan waktu yang relatif cepat. Menurut Aiptu H Selamet, selama persyaratan yang diajukan pemohon memenuhi syarat, maka proses pelayanannya akan dilakukan dengan cepat. Untuk menghilangkan rumor pengurusan SIM susah, pihak terkait pun melakukan aksi jemput bola menggunakan mobil SIM keliling. “Mobil SIM keliling ini diwajibkan berhenti di titik tertentu dalam waktu satu bulan sekali. Adanya pelayanan ini diharapkan para pengendara bisa sadar betapa mudahnya pembuatan SIM,” ujar Aiptu H Selamet. (ard/fik/kur/azt)

PROBOLINGGO (BM) - Adanya kucuran anggaran Dana Alokasi Desa (DAD) dari pemerintah, membuat pekerjaan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Probolinggo terkurangi. Terutama soal pembangunan fisik yang ada di desa. “Minimal adanya DAD itu meringankan kewenangan dan pekerjaan PU,” tandas Kepala Dinas PU Kabupaten Probolinggo, Prijono kepada wartawan, Rabu (29/7). Dengan adanya anggaran DAD tersebut, beberapa pembangunan fisik

yang ada di desa bukan lagi dikerjakan oleh PU, melainkan sudah diserahkan pada desa sendiri. Salah satu contoh, pembangunan fisik jalan lingkungan. Prijono menjelaskan, pemerintah berencana terus menambah anggaran desa. Sesuai Undang-Undang, desa akan mendapatkan kucuran dana sebesar Rp 1,4 miliar.“Makanya dengan adanya DAD itu, secara otomatis kewenangan PU akan terkurangi.Terutama soal pembangunan infrastruktur,” imbuh Prijono. Berdasarkan data, anggaran DAD tersebut sebagian sudah mulai diku-

curkan. Salah satunya ke Desa Randu Putih, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo. Meski sudah dikucurkan, namun tak seluruhnya diterima desa, tapi hanya sebagian saja anggaran yang diterima. “Sebagian anggaran memang sudah cair,” ungkap salah seorang perangkat Desa Randu Putih, Satimin kepada wartawan. Menurutnya, anggaran tersebut selain untuk membangun infrastruktur desa, juga digunakan untuk membayar gaji para perangkat desa. (ugi/sip/azt)

PROBOLINGGO (BM) - Tertarik dengan pengelolaan pasar tradisonal di Kabupaten Probolinggo, rombongan DPRD Kabupaten Nganjuk melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Pemkab Probolinggo. Rombongan berjumlah 13 orang itu, dipimpin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk, Ulum Basthomi. Mereka diterima Kepala Dinas Pendapatan (Dispenda) Kabupaten Probolinggo, Hadi Prayitno di ruang pertemuan Argopuro Kantor Sekretariat Daerah, Rabu (29/7). Wakil Ketua DPRD Kabupaten Nganjuk, Ulum Basthomi mengakui, kedatangannya di Kabupaten Probolinggo untuk menimba ilmu, tentang pengelolaan pasar tradisional. “Kebetulan saat ini kami sedang berupaya, bagaimana pasar tradisional di Kabupaten Nganjuk bisa tumbuh lagi. Nah, dengan demikian kondisi perekonomian masyarakat bawah bisa kita angkat kembali,” ungkapnya. Sementara itu, Kepala Dispenda Kabupaten Probolinggo, Hadi Prayitno, mengungkapkan, studi banding ini merupakan salah satu bentuk silaturahim serta saling bertukar informasi, sharing dan kemitraan untuk kemajuan daerah. Sebab, di Kabupaten Probolinggo ada 34 pasar tradisional. Dari jumlah

FOTO:BM/AHMAD SUMEDI

PROBOLINGGO (BM) Lantaran sudah memasuki pertengahan tahun 2015, Bagian Administrasi Perkonomian Pemkot Probolinggo melakukan evaluasi program atau kegiatan DBHCHT (Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau) Kota Probolinggo tahun anggaran 2015. Rapat evaluasai digelar di aula Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA ), Rabu (29/7). Rakor dipimpin langsung oleh Kabag Administrasi Perekonomian, Dra Nelly Hindi Astuti MM, dengan dihadiri perwakilan Satker terkait mulai Dinas Pertanian, Dinas Social, RSUD

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

Gelar Evaluasi Program DBHCHT Semester I

lakukan CU Mandiri begitu keras. Tahun 1998 diprakarsasi berdirinya CU Mandiri dengat anggota 157 orang dan aset hanya Rp 15 juta. Kini anggota CU Mandiri sudah sampai 7.000 anggota di Jatim dengan aset miliaran rupiah. Untuk Probolinggo sendiri sudah ada 3.700 anggota. Yudha pun berharap pencanangan target 10.000 anggota di tahun 2016 bisa terealisasi hingga ke kancah internasional. Dengan adanya CU Mandiri ke depan bisa memberikan manfaat bagi para anggotanya. (adv/ard/fik)

Hadi Prayitno Kepala Dispenda Kab Probolinggo

tersebut, dua pasar di antaranya akan dikembangkan menjadi pasar semi modern. “Dua itu, Pasar Paiton dan Pasar Maron,” jelas Hadi. Selain Dispenda, Hadi melanjutkan, dalam pengelolaan pasar tradisional tersebut Pemkab Probolinggo melibatkan sejumlah instansi terkait.”Sehingga pasar tradisional itu, berkembang dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” pungkasnya. (med/sip/azt)

GP Ansor Gelar Napak Tilas NU PROBOLINGGO (BM) - Jelang Muktamar NU ke-33 di Jombang, Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Probolinggo dan Kota Kraksaan melakukan napak tilas dari Bangkalan ke Jombang bersama GP Ansor yang lainnya. Pasalnya, napak tilas yang melibatkan kader Ansor dan Banser itu untuk mengenang sejarah NU. “Napak tilas ini mengingatkan kembali pada gerenasi NU untuk tidak melupakan sejarah berdirinya NU,” kata Ketua PC GP Ansor Kabupaten Probolinggo, Muhlis, pada Berita Metro (BM), Rabu (29/7) siang. Menurutnya, kader Ansor dan Banser akan melakukan beberapa agenda napak tilas dengan melakukan ziarah

makam Kiai Kholil Bangkalan dan menuju ke makam Kiai Hasyim Asy’ari di Kabupaten Jombang. Kedua kiai tersebut merupakan sosok ulama pendiri NU yang patut dikenang sejarahnya. “Karena NU sebelum didirikan oleh Kiai Hasyim Asy’ari, beliau terlebih dahulu meminta izin dan petujuk dari Kiai Kholil sebagai guru beliau,” ujarnya. Dia juga mengatakan, pemuda Ansor dan Banser yang ikut bergabung meramaikan napak tilas tersebut diperkirakan sekitar 200 orang dan akan berkumpul pada Kamis (30/7) ini. “Kami langsung menuju Bangkalan dan dilanjutkan ke Jombang. Dan saat ini Jombang dijadikan tempat untuk pelaksanaan Muktamar NU yang ke-33,” jelasnya.(sip/azt)


12 KAMIS, 30 JULI 2015

www.beritametro.co.id

SURABAYA (BM)- Direktorat Pembinaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Menengah (Pembinaan PTK) Dirjen Pendidikan Menengah Kemendikbud memberdayakan sarjana lulusan perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia. Para sarjana itu untuk memenuhi kebutuhan guru produktif, terutama Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Jatim dan bahkan luar pulau. “Ada 11 Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK) yang digandeng Dirjen Pendidikan Menengah Kemendikbud. Kuota tiap LPTK 50 sarjana. Berarti ada 550 sarjana yang akan diberangkatkan untuk program sarjana mengajar. Program ini akan berakhir Juni 2016,” kata Dekan Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Prof Ekohariadi saat pelepasan sarjana peserta Pemenuhan Kebutuhan Produktif SMK (talenscouting) dan Mewujudkan Peningkatan Layanan Pembelajaran di SMK tahun 2015

di gedung A1, Unesa, Kampus Ketintang, Rabu (29/7). “Dulu peserta program ini tidak semua sarjana. Mahasiswa tingkat akhir bisa mengikuti. Cuma untuk kualitas program akhirnya harus sarjana. Di Indonesia ada kuota 50 sarjana tiap LPTK. Di Indonesia ada 11 LPTK. Unesa dapat kuota 50 untuk Jatim, Nunukan, Halmahera Barat dan Halmahera Tengah. Khusus sarjana Unesa yang di Jatim disebar di 36 kabupaten, dan sisanya di Nunukan, Halmahera Barat dan Halmahera Tengah,” tambahnya. Sarjana yang diplot untuk wilayah Jatim, kata Ekohariadi diminta mencari SMK sendiri yang akan dijadikan tempat mengajar. Yang di Nunukan, Halmahera Barat dan Halmahera Tengah akan diantar. Untuk peserta yang ditugaskan di Jatim kemarin ada yang dijemput kepala SMK. Waktu setahun penuh dipilih berdasar evaluasi pelaksanaan program ini tiap tahunnya. Se-

belumnya lama pelaksanaan waktu sebatas 6 bulan. Banyak peserta yang sudah purna mengabdi mengusulkan supaya lamanya waktu ditambah menjadi 12 bulan. Samsudin adalah salah seorang di antaranya. Sarjana lulusan FakultasTeknik, ProdiTeknik Elektro, Unesa ini diplot mengajar di SMKN 1 Halhamera Barat, Maluku. “Untuk gaji yang diterima dari program sarjana mengajar ini sama dengan yang didapat dari SM3T, Rp 2,5 juta per bulan,” kata sarjana asal Desa Mojomati, Kecamatan Jetis, Ponorogo, Jatim ini. Dia sudah menyiapkan materi pembelajaran, termasuk perangkat peraga. Soal kerawanan daerah sana, dirinya sudah punya pengalaman ketika SM3T di Papua. “Kami dulu sebelum berangkat diajari manajemen konflik dan materi survival dari Kobangdikal (Komando Pengembangan dan Pendidikan Angkatan Laut),” tandasnya. (cj-1/dek)

FOTO: BM/SULUH DWI PRIAMBUDI

Kurang Guru, Terjunkan Sarjana ke SMK

PENGABDIAN: Puluhan sarjana dari Unesa yang akan diterjunkan ke SMK-SMK di Jatim dan luar Pulau Jawa untuk mengisi kekurangan guru produktif.

Beralasan Tidak Mendapatkan Justice Collaborator

Hakim Akan Panggil Paksa Rudi Rubiandini agar hadir sebagai saksi untuk terdakwa mantan sekretaris jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya MineralWaryono Karno. ”Majelis akan mengeluarkan panggilan paksa untuk persidangan berikutnya. Kalau tidak mau ‘angkut saja’,” kata Ketua Majelis hakim Artha Theresia di pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Rabu (29/7). Hari Rabu ini seharusnya Rudi menjadi saksi untuk Waryono Karno dalam perkara dugaan korupsi sejumlah kegiatan di Kementerian ESDM, memberikan uang kepada mantan ketua

ISTIMEWA

JAKARTA (BM) - Beralasan tidak mendapatkan surat sebagai status Justice Collaborator, mantan kepala Satuan Kerja Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Rudi Rubiandini tidak mau hadir sebagai saksi untuk terdakwa mantan sekretaris jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Waryono Karno. Akhirnya majelis hakim mengeluarkan surat pemanggilan paksa untuk mantan kepala Satuan Kerja Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Rudi Rubiandini

Rudi Rubiandini

Komisi VII DPR Sutan Bhatoegana dan menerima gratifikasi. Jaksa penuntut umum KPK yang harusnya menghadirkan Rudi mengatakan bahwa Rudi membutuhkan status Justice Collaborator (Saksi Pelaku yang Bekerja Sama) agar mau hadir dalam persidangan. ”Kami memberikan panggilan untuk hari ini, yang kami tangkap tidak hadirnya itu karena dia menuntut kalau dapat JC (Justice Collaborator) baru hadir. Kalau nggak dapet JC tidak mau hadir begitu yang kami tangkap,” kata jaksa Agus Prasetya. Keengganan Rudi hadir juga

didukung dengan surat dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas). ”Kita tunggu sampai sore dari Lapas Sukamiskin menyampaikan tidak bersedia hadir, ada bukti surat panggilan dan didukung dengan surat dari Dirjenpas diizinkan tidak keluar dari lapas,” tambah jaksa Agus. Atas alasan itu, hakim memerintahkan agar Rudi dihadirkan secara paksa. ”Kalau (Rudi) tidak bisa hadir hari ini (maka) diubah, kan PU (Penuntut Umum) sudah bersedia diambil waktu sedikit, karena berkaitan dengan terdakwa juga. PU silakan dikoordi-

nasikan,” kata Hakim Artha. Dalam perkara ini, Waryono didakwa merugikan keuangan negara hingga Rp11,124 miliar dalam kegiatan Sosialisasi Sektor Energi dan bahan bakar minyak bersubsidi, kegiatan sepeda sehat dalam rangka sosialisasi hemat energi serta perawatan gedung kantor Setjen ESDM yang seluruhnya berlangsung pada 2012. Waryono juga didakwa memberikan 140 ribu dolar AS kepada mantan Ketua Komisi VII DPR Sutan Bhatoegana dan penerimaan gratifikasi hingga 334.862 dolar.(nat/dra)

FOTO: BM/SULUH DWI PRIAMBUDI

Kejagung Tetapkan Dirkeu TVRI Tersangka

GEDUNG BARU: Gedung baru SMPN 46 Surabaya masih tahap finishing. Sementara baru siswa kelas VII yang melakukan proses belajar mengajar di gedung ini.

Dua SMPN Direlokasi SURABAYA (BM) - Dua SMPN di Kota Pahlawan direlokasi. Sekolah itu yakni SMPN 24 dan SMPN 46 Surabaya. Pemindahan ini karena berbagai sebab. Di antaranya akibat lahan lama terkena pembangunan Jalur Lingkar Luar Barat (JLLB) serta pengembangan sekolah yang sebelumnya jadi satu lokasi dengan SDN. Relokasi sekolah karena terdampak pembangunan JLLB ialah SMPN 24. Sebelumnya sekolah ini berada di Kompleks Marinir di kawasan Balas Klumprik. Kini dipindah ke kawasan Perumahan Kebraon. ”Tahun ajaran baru ini semua siswa dan guru SMPN 24 sudah menempati lokasi baru karena pembangunannya sudah tuntas,” kata Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas)DinasPendidikan(Dispendik)Surabaya Eko Prasetyoningsih, Rabu (29/7). Sementara SMPN 46, lanjut Eko, akan memindahkan siswa kelas VII ke lokasi baru usai Layanan Orientasi Siswa (LOS) berakhir. LOS selama tiga hari dimulai Senin (27/7) sampai kemarin masih dipusatkan di sekolah

lama. Sehingga, saat proses belajar mengajar yang dimulai hari ini, siswa kelas VII langsung menempati sekolah baru di daerah Jl Mayjend Sungkono. Sebelumnya, SMPN 46 berada satu lokasi dengan SDN Pakis VIII Surabaya di Jl Bintang Diponggo. Karena untuk pengembangan dan memperbesar SMPN 46, maka dicarikan lahan baru oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. ”Pembangunan gedung baru untuk SMPN 46 belum tuntas semua, jadi pindahnya bertahap. Besok (hari ini, red) baru kelas VII dulu,” ungkap Eko. Dikonfirmasi terpisah, Kepala SMPN 46 Surabaya Dini Hastanti membenarkan bila sekolahnya direlokasi. Di lokasi baru saat ini sudah tersedia tujuh ruang untuk siswa kelas VII yang masing-masing kelas terdiri atas 38 siswa. ”Kalau jadi satu dengan SDN kan kegiatan anak-anak SMP jadi terbatas. Dengan memiliki gedung sekolah dan lahan sendiri, aktivitas siswa SMPN 46 bisa lebih leluasa,” kata dia.(cj-1/dek)

PAUD Bakal Distandarisasi SURABAYA (BM) - Layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) akan distandarisasi oleh pemerintah. Hal ini tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) No 137 tahun 2014 tentang Standar Nasional PAUD. Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim Saiful Rachman menyatakan, beberapa poin dalam Permendikbud itu mensyaratkan standar tenaga pendidik atau bunda PAUD minimal berpendidikan D3 atau S1. “Apabila masih ada bunda PAUD yang belum D3 atau S1, maka akan terus diberi support. Tetap kami arahkan sesuai standarisasi di Permendikbud itu,” katanya, kemarin. Di Jatim sendiri ada sekitar 10 ribu bunda PAUD yang akan dibantu untuk disesuaikan sesuai standarisasinya. Namun, PAUD juga

harus mengantongi akreditasi dari pemerintah. “Tidak kami beri batas deadline. Yang jelas tetap didorong untuk memperbaiki,” ungkapnya. “Aturan itu sudah sesuai ukuran dan standarnya, jadi jangan sampai ketika mendirikan sekolah baru tapi tidak tanggung jawab, seperti ketika meminta bantuan dana namun tidak sesuai peraturan, susah nanti ke depannya,” imbuhnya. Kabid Pendidikan Nonformal, Informal (PNFI) dan Nilai Budaya Dindik Jatim Abdun Nasor menambahkan, pihaknya akan mengajukan 500 lembaga PAUD ke Direktorat PAUD Kemendikbud untuk akreditasi nasional. “Kita juga melihat kemampuan dan kualitas lembaga PAUD Itu sendiri. Layak apa tidak untuk mendapatkan akreditasi,” jelasnya.(cj-1/dek)

JAKARTA (BM) - Kejaksaan Agung akhirnya menetapkan Direktur Keuangan Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indonesia, Eddy ME sebagai tersangka dugaan korupsi pengadaan acara siap siar tahun anggaran 2012 senilai Rp 47,8 miliar. ”Penetapan tersangka baru itu, total dalam kasus ini telah ada lima tersangka,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Tony Tribagus Spontana di Jakarta, kemarin. Sebelumnya, Kejagung telah

menetapkan empat tersangka, yakni, Mdra, budayawan Betawi yang menjabat Direktur Utama PT Viandra Production, IC, Direktur Utama PT Media Arts Image, Y, Pegawai Negeri Sipil selaku Pejabat Pembuat Komitmen, dan IH, Direktur Program dan Bidang LPP TVRI. Kejagung juga memeriksa empat saksi dalam kasus tersebut yakni Yull Andriono, Anggota tim penilai kegiatan Pengadaan Acara Siap Siar Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Tahun Anggaran

2012, Syahreza, Anggota Tim penilai kegiatan Pengadaan Acara Siap Siar Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Tahun Anggaran 2012. Ade Wandina Siregar Sekretaris Tim penilai kegiatan Pengadaan Acara Siap Siar Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Tahun Anggaran 2012 dan Agoes Widjojono, Ketua Tim penilai kegiatan Pengadaan Acara Siap Siar Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Tahun Anggaran 2012. Keempat Saksi hadir memenuhi

panggilan penyidik sekitar pukul 10.00 WIB dan pemeriksaan pada pokoknya mengenai kronologis fungsi dan tugas para Saksi sebagai Tim Penilai Program Akuisisi yang dibentuk oleh Bidang Program dan Berita pada LPP TVRI dalam melakukan penelitian dan penilaian terhadap bahan-bahan penawaran yang masuk melalui para rekanan berupa Film Kartun, Sinetron,Video Music termasuk laporan hasil penilaian yang nantinya dipergunakan untuk Panitia Pengadaan Acara Siap Siar.(nur/dra)

Usai Sidang, Terdakwa Narkotika Berusaha Kabur SURABAYA (BM) - Terdakwa narkotika bernama Pendik, berusaha kabur usai menjalani sidang di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Rabu (29/7). Padahal saat itu, tangannya diborgol dengan terdakwa lain yang disidangkan dengan jaksa yang sama. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Suci Anggraeni dan Sabetania Paembonan yang menangani kasus Pendik, sempat kewalahan karena ulah terdakwa itu. Kedua jaksa itu, bahkan sampai terengah-engah untuk menghentikan ulah Pendik.

Pendik sendiri kemarin diborgol bersama dengan Baisir. Keduanya disidang di ruang Garuda. Nah usai sidang dan dalam posisi terborgorlah, Pendik berusaha kabur dengan melepas rompi tahanan. JPU Suci menjelaskan, usaha Pendik untuk kabur, sempat membuat bingung Baisir. Pasalnya, Baisir tidak mengetahui jika rekan seborgolnya hendak melarikan diri. Aksi tarik menarik tanganpun terjadi. ”Dia (Pendik) tadi sidang dengan agenda pembelaan. Tapi setelah

diborgol mau melarikan diri dengan menarik temannya,”ujarnya. Aksi berani ini saat jaksa hendak membawa Pendik dan Baisir untuk kembali ke ruang tahanan sementara. Untungnya, jaksa dengan sigap menahan terdakwa asal Lumajang tersebut. ”Terdakwa tidak ke arah ruang tahanan, malah menuju pintu keluar,” jelas jaksa. Baisirpun, sempat melakukan perlawanan dan menghentakkan tangan Pendik. Menurut Suci, hanya Pendik yang berusaha untuk kabur.

”Sudah aman. Sudah ada di ruang tahanan lagi,” tandas jaksa. Pendik dan Baisir adalah terdakwa narkotika tangkapan Polda Jatim. Keduanya diamankan di SPBU Klakah, Lumajang. Saat ditangkap polisi, berhasil diamankan sabu-sabu seberat 14,3 gram. Dalam persidangan sebelumnya, Pendik dan Basir dituntut 14 tahun penjara, keduanya dijerat dengan pasal 114 dan 132 UU RI No 35 Tahun 2009 tentang narkotika.(arn/dra)


www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Tes Kesehatan Cabup Ditangani 10 Dokter

Dilarang Masuk, Panwas Tidak Mau Tanggung Jawab Hasil Tes ngawas lainnya ketika jawab, apa mereka behendak meninggalnar-benar sudah mekan RSUD. lakukan itu,” bebernya Rosul menjelasdengan nada kecewa. kan, proses maupun Sebenarnya tidak hasil tes kesehatan haada pemberitahuan rusnya dibuka untuk secara langsung terPanwas sehingga bisa hadap panwas. Hanya diinformasikan ke saja, tambah Rosul, masyarakat. TeruPanwas memang watama untuk memasjib mengetahui protikan kesehatan ses dari awal tes kerohani dan jasmani 4 sehatan. Dengan kepaslon pilbup tahun jadian ini, pihaknya M Rosul ini. “Yang kita pilih ini akan mengkoordicalon bupati loh, jadi bukan mainnasikan kepada KPU. Bahkan, main. Harus ada transparansi kedirinya enggan bertanggung jawab pada masyarakat bahwa calon yang dengan hasil tes nantinya. diusungnya benar-benar sudah “Ini bukan persoalan prosedur, dilaksanakan uji kesehatan. Kalau tapi sudah semestinya. Tugasnya seperti ini siapa yang bertanggung Panwas mengetahui secara lang-

Kebakaran Nyaris Ludeskan BTPN Kertajaya SURABAYA (BM) – Asap mengepul dari dalam Gedung Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) di Jalan Kertajaya Nomor 30, Rabu (29/7) sekitar pukul 09.30WIB. Kebakaran yang diduga berawal dari hubungan pendek lampu di tempat pembayaran pensiunan yang terletak di lantai 1 gedung belakang, membuat panik pegawai salah satu bank BUMN tersebut. Apalagi titik api berdekatan dengan ruang penyimpanan file nasabah. Beruntung, api dengan cepat dilokalisir sehingga tidak meluas. Candra Oratmangun Kepala Dinas Kebakaran Surabaya mengatakan kebakaran tersebut akibat korsleting listrik. “Hanya kabel listrik. Lantai satu di plafon. Karyawan tanggap langsung menyemprot dengan APAR (tabung pemadam, red) dan langsung padam,” ujarnya. Namun Dinas Kebakaran tetap siaga dengan mengerahkan satu unit kendaraan sky lift (khusus untuk gedung tinggi), dan empat truk pemadam untuk melakukan pembasahan. Ahmad Yani Head Area BTPN Kertajaya mengatakan, meski terjadi insiden kebakaran kecil tersebut aktivitas masih berjalan. “Pelayanan tidak ada masalah. Kantor BTPN banyak, ya. Jadi pelayanan masih bisa dipindahkan ke kantor lain,” katanya saat memberikan keterangan pada wartawan. Untuk sementara waktu, kantor cabang BTPN Kertajaya ditutup sementara untuk keperluan pembenahan. Namun sempat terjadi insiden dengan pekerja media yang merasa aktivitasnya terganggu dengan larangan sepihak dari staf BTPN ketika melakukan peliputan. (ssn/epe)

INLINE story Lima anggota panwas Sidoarjo ngambek dan meninggalkan RSUD Sidoarjo. Kekecewaan itu muncul akibat dilarang mengikuti proses tes kesehatan 4 paslon Pilbup. Larangan itu dinilai menghambat kinerja Panwas yang merasa bertanggung jawabmemantau tes kesehatan dijalankan sesuai prosedur.

sung dari pada uji kesehatan tersebut,” pungkasnya. RSUD Sidoarjo sendiri melibatkan 10 dokter spesialis untuk memeriksa 4 paslon pilbup. Direktur RSUD Kabupaten Sidoarjo, dr Atok Irawan, mengatakan, pemeriksaan

yang dilakukan meliputi tes kesehatan jantung, syaraf, THT, paru, mata, darah dan tes kesehatan lainnya. “Tim dokter khusus tersebut nantinya yang akan memutuskan atau mengumumkan hasil tes kesehatan keempat pasangan calon itu dan akan diserahkan ke KPU Sidoarjo,” katanya. Sementara itu, Ketua KPUD Kabupaten Sidoarjo, Zaenal Abidin, mengatakan, pihaknya akan menunggu hasil resmi tes kesehatan ke empat pasangan calon dari tim dokter pada 1 Agustus mendatang dan pada tanggal 4 Agustus 2015, hasil tersebut akan disampaikan ke pasangan calon terkait hasil tes kesehatan tersebut. (adi/epe)

SURABAYA (BM) – KPU Surabaya melakukan sosialisasi perpanjangan masa pendaftaran paslon cawali-cawawali dengan mengundang partai-partai politik hari ini, Kamis (30/7). Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Pengembangan Informasi KPU

Motif Dendam Pembunuhan di Ngingas SIDOARJO (BM) – Polres Sidoarjo menangkap AK, seorang tersangka pelaku pembunuhan yang terjadi di Ngingas, Waru. Kasubbag Humas AKP Samsul Hadi, mengatakan tersangka berprofesi sebagai kuli bangunan dan sudah masuk dalam daftar pencarian orang ketika kasus ini terkuak. “Pelaku AK ini berhasil ditangkap setelah sempat masuk DPO selama sepuluh hari,” ungkapnya. Ia mengatakan, tertangkapnya pelaku bermula dari informasi masyarakat serta keterangan beberapa saksi. “Selama ini, AK bersembunyi di rumah saudaranya di kawasan Sidoarjo kota, Nganjuk dan Surabaya,” ucapnya. Pengakuan pelaku, pembunuhan rekannya ZA karena ada unsur dendam. “Pelaku dendam terhadap korban yang kerap kali mengolok-olok pelaku dan menuduh sebagai pengguna narkoba di kawasan tersebut,” ujarnya. “Atas kasus ini pelaku dijerat dengan pasal 338 dan 351 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman selama-lamanya 15 tahun,” tutup Samsul Hadi. (adi/epe)

BM/ANTARA

Tim Jihandak menyisir selasar RS Mitra Keluarga pasca ancaman teror bom yang diterima mesin fax Rabu (29/7) petang.

Teror Bom Ancam RS Mitra Keluarga SURABAYA (BM) – Rumah Sakit Mitra Keluarga di kawasan Darmo Satelit Town Surabaya, Rabu (29/7) sekitar pukul 18.00 WIB digegerkan dengan ancaman teror bom yang diterima melalui mesin faximile. Pasukan Brimob pun dikerahkan untuk melakukan penyisiran, mulai dari luar bangunan hingga ruang demi ruang di rumah sakit swasta tersebut. Namun hingga pukul 20.00WIB, belum menemu-

kan benda mencurigakan. Keterangan dari berbagai pihak, ancaman teror bom itu diketahui muncul pertama kali dari mesin fax di lantai 6. Dalam fax tersebut, tertulis “Bom akan meledak di beberapa titik di kawasan rumah sakit. Mohon diamankan.Tertanda Hondi 08133093xxxxxx”. Manajemen rumah sakit langsung menghubungi Polsek Sukomanunggal dan Polrestabes

Surabaya untuk mengantisipasi. Sekitar 30 menit, tim Jihandak Polda Jatim tiba dan langsung melakukan penyisiran. Namun teror ini tidak menimbulkan keributan karena manajemen sengaja tidak memberikan informasi ke pasien untuk menghindari kepanikan. Bahkan, tidak ada evakuasi terhadap pasien. Baik dari polisi ataupunmanajemenrumahsakitjugabelum memberikan keterangan resmi.(dbs/epe)

Hari Ini KPU Undang Parpol dan Pimpinan Media Sosialisasikan Perpanjang Pendaftaran Cawali-Cawawali

lintas kota

Surabaya, Nur Syamsi mengatakan dalam sosialisasi tersebut, akan disampaikan jadwal pendaftaran dimulai pada 1-3 Agustus 2015, serta menjabarkan persyaratanpersyaratan yang harus dipenuhi untuk pencalonan. “Harapannya, setelah sosialisasi, partai politik yang akan mengusung calonnya segera mempersiapkan dokumen-dokumen persyaratan pencalonan untuk disampaikan saat pendaftaran pasangan calon kembali dibuka,” katanya kemarin.

Selain parpol, sosialisasi juga akan dilakukan dengan mengundang perwakilan media massa di Surabaya. “Media massa juga akan kami undang untuk turut serta menyampaikan informasi-informasi seputar Pilkada Surabaya kepada masyarakat,” ujarnya. KPU Surabaya memperpanjang masa pendaftaran cawali-cawawali dari jalur partai politik dan gabungan partai politik. Perpanjangan ini dilakukan setelah hingga akhir masa pendaftaran (28/7) pukul

16.00 WIB, baru satu paslon yang diusung PDI Perjuangan yang mendaftarkan diri. Perpanjangan masa pendaftaran yang didahului dengan masa sosialisasi selama tiga hari, mengacu pada Surat Edaran Ketua KPU RI nomor 403/KPU/VII/2015 tentang Perpanjangan Masa Pendaftaran. Keputusan mengenai perpanjangan masa pendaftaran telah dituangkan dalam Keputusan KPU Surabaya nomor 23/Kpts/kpukota-014.329945/2015.

Selain itu juga pengumuman nomor 121/KPU-Kota.014.329945/ 2015, juga tentang Perpanjangan Pendaftaran Pasangan Calon untuk Partai Politik atau Gabungan Partai Politik dalam PemilihanWalikota dan WakilWalikota Surabaya tahun 2015. Komisioner Divisi Hukum, Pengawasan, SDM, dan Organisasi KPU Kota Surabaya Purnomo Satriyo Pringgodigdo menyatakan perpanjangan masa pendaftaran ini samasekalitidakmengganggujadwal penyelanggaraan Pilwali. (at/epe)

BM/MADJI

SIDOARJO (BM) – Panitia Pengawas (Panwas) Sidoarjo enggan bertanggung hasil tes kesehatan 4 pasangan calon Pemilihan Bupati (Pilbup) Sidoarjo. Kekecewaan ini terlontar setelah dilarang masuk ketika hendak memantau jalannya tes kesehatan di RSUD Sidoarjo, Rabu (29/7). Ketua Divisi Pengawasan Panwas Sidoarjo, M Rosul bahkan terlihat sempat bersitegang dengan petugas RSUD. Dia bersikeras Panwas sesuai tupoksi harus memastikan tes dilakukan dengan benar. “Kami kecewa karena tidak adanya transparansi (tes kesehatan). Kami sudah melakukan komunikasi yang baik dengan pihak rumah sakit tapi tetap saja tidak bisa,” sergah Rosul yang memimpin 4 pe-

MELIMPAH: Ketinggian air di pintu air kali Jagir yang jadi salah satu bahan baku PDAM.

Stok Air PDAM Aman SURABAYA (BM) - PDAM Surya Sembada menjamin ketersediaan air bersih untuk warga Surabaya selama musim kemarau tahun ini. Ari Bimo Sakti Humas PDAM Surya Sembada Surabaya mengatakan, justru pada saat musim kemarau, proses pengelolaan air bisa lebih baik daripada saat musim penghujan lalu. “Jika musim hujan, tingkat kekeruhannya justru tinggi,” katanya, Rabu (29/7). Bimo menambahkan, Perum Jasa Tirta sebagai pengelola juga belum melaporkan adanya pengurangan debit air di Kali Surabaya dan Kali Jagir yang merupakan sumber air baku PDAM Surabaya. “Jika terjadi pengurangan debit di hulu, sebelum terdampak di kita yang berada di hilir, Perum Jasa Tirta pasti sudah memberitahu sehingga bisa kita antisipasi,” katanya.(ssn/epe)

Optimalkan Peran Media Online

Gandeng FKPT, PWI Jatim Tangkal Paham Radikalisme Lewat Pemberitaan SURABAYA (BM) - Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme dan Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Timur mengajak media dalam jaringan (daring) atau “online” melalui pemberitaan yang sifatnya mengajak masyarakat mencegah radikalisme dan terorisme. “Media daring sifatnya cepat dan bisa dibaca di mana saja sehingga pesan yang segera tersampaikan,” ujar Ketua PWI Jatim di sela diskusi Pemberdayaan Media Online dan Media Sosial Mencegah Radikalisme dan Terorisme, Rabu (29/7). Menurut dia, pemberitaan

yang bersifat mengajak pencegahan terhadap ancaman radikalisme dan terorisme di media daring tentu berdampak signifikan bagi masyarakat di mana saja berada. Karena itulah, kata dia, sangat diperlukan pemberitaan yang benar-benar mencerahkan sehingga tujuan mencegah bahaya radikalisme dan terorisme dapat mempengaruhi masyarakat. “Caranya seperti apa? Utamanya yakni menulis pemberitaan berpedoman pada kode etik jurnalistik yang sudah diatur. Bahkan, peliputan terorisme pun sudah ada aturannya,” kata

kepala LKBN ANTARA Biro Jatim tersebut. Sebagai contoh pedoman peliputan terorisme, lanjut dia, wartawan selalu menempatkan keselamatan jiwa sebagai prioritas di atas kepentingan berita dan membekali diri dengan peralatan untuk melindungi jiwanya. “Wartawan juga harus menghindari pemberitaan berpotensi mempromosikan dan memberikan legitimasi maupun glorifikasi terhadap tindakan maupun pelaku terorisme. Sebab, terorisme adalah kejahatan luar biasa terhadap kemanusiaan,” ucapnya.

Hal senada disampaikan Ketua FKPT Jatim Soubarisman yang mengaku pelaku-pelaku media daring atau media sosial di Indonesia sangat berpengaruh terhadap pencegahan radikalisme maupun terorisme. “Perannya media daring dan media sosial sangat luar biasa sehingga harus dimanfaatkan dengan tidak menyalahgunakannya untuk mengabarkan tindakan radikalisme,” katanya. Sementara itu, terhadap upaya FKPT dalam mencegah gerakan radikalisme dan terorisme, pihaknya telah melakukan serangkaian kegiatan yang

mengajak masyarakat menanggulangi ancaman. “Antara lain peningkatan kerja sama kelembagaan baik internal maupun eksternal, kerja sama di bidang sosial dan budaya, mengajak pemuka agama agar menyosialisasikan perdamaian dan hidup bertoleransi di negara majemuk ini,” kata perwira purnawirawan berpangkat komisaris besar polisi tersebut. Tidak itu saja, pihaknya juga membentuk pekan kegiatan bersamapemudadalampendalaman nilai agama yang sesuai dengan ajarannya, melakukan inventrasisasi dan pendataan kembali

aliran agama, serta melakukan bimbingan dan penyuluhan

terhadap masyarakat, khususnya di daerah konflik. (at/epe)

BM/ANTARA

PERAN BESAR: Pembicara dari BNPT menyampaikan peran penting dunia maya dalam pencegahan terorisme dan paham radikal lainnya dalam acara diskusi kemarin.


14 LAMONGAN

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

Pondokan CJH Lamongan Berjarak 4 Km dari Makkah

FASILITAS LENGKAP: Bupati H Fadeli berkomunikasi dengan peserta pelatihan menjahit yang sudah didukung dengan fasilitas lengkap untuk praktek usai meresmikan BLK Lamongan.

Kuota Tahun Ini Meningkat 134 Kursi LAMONGAN (BM) - Bimbingan Manasik Haji Massal Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Lamongan Musim Haji Tahun 1436 Hijriah digelar Rabu (29/7), di Gedung Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI). Untuk tahun ini, kuota CJH Lamongan meningkat sebanyak 134 jamaah dari 1.294 pada musim haji 2014 menjadi 1.428 orang untuk tahun ini. Kepala Kantor Kemenag La-

mongan Leksono mengatakan, jumlah itu akan diberangkatkan dalam tiga kloter. “Jumlah calon jamaah haji asal Kabupaten Lamongan lebih dari 3 kloter. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya sebanyak 2,5 kloter peningkatan ini sungguh luar biasa,” sebutnya. Bimbingan manasik haji massal berlangsung dua hari. Di hari pertama, diisi dengan ma-

MABRUR: Sekkab Yuhronur Efendi menyapa CJH perempuan Lamongan yang akan berangkat musim ini dalam manasik haji hari pertama kemarin.

teri teori dan hari ini praktik di alun-alun. Ditambahkan oleh Leksono, nantinya CJH akan dibantu atau didampingi oleh 19 petugas haji. Di antaranya terdiri dari 8 orang Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) dan 6 orang Tim Petugas Haji Daerah (TPHD). “Calon jamaah haji bisa memintabantuankepadapetugashaji. Dan untuk petugas haji agar menjalankan tugasnya dengan baik. Lebih memikirkan kepentingan calon jamaah haji dibandingkan dirinya sendiri,” pesan Leksono. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Yuhronur Efendi yang ikut memberi sambutan di hari pertama kemarin, menegaskan ibadah haji adalah ibadah yang perlu persiapan fisik dan mental. Selain menempuh perjalanan jauh juga menghadapi cuaca yang cukup panas dibandingkan kondisi ratarata di Indonesia. “Oleh karena diharapkan kepada seluruh calon jamaah haji untuk menjaga kesehatannya,” terangnya.

FOTO: ISTIMEWA

Dia juga menyampaikan sampai dengan saat ini Pemerintah Daerah selalu mendukung dan membantu calon jamaah haji. Yakni dengan memberikan fasilitas transportasi dari daerah ke embarkasi dan sebaliknya saat pulang dari embarkasi ke daerah. CJH Kabupaten Lamongan akan berangkat pada minggu pertama bulan September. Dengan perkiraan jika tidak masuk gelombang 1 akhir, maka ikut berangkat gelombang 2 awal. Jarak pemondokan CJH Indonesia berada pada rata-rata4.000meteratau4kmdari Makkah. Sedangkan jarak pemondokan di Madinah berada pada wilayah Markaziyah. Untuk embarkasi Surabaya menggunakan pesawat Saudi Arabia Airlines. Tujuan diadakannya bimbingan haji tersebut adalah agar CJH tahu akan hak dan kewajibannya dalam melaksanakan ibadah haji serta sesuai dengan syariat islam. Sehingga kelak menjadi haji mabrur.(nun/han/zen/epe)

Operasi Pekat 2015

Dua Pejudi Biliar Kembangbahu Diringkus LAMONGAN (BM) – Komitmen Polres Lamongan untuk memberantas Penyakit Masyarakat (Pekat) di luar bulan puasa bukan hanyaisapanjempolsemata.Halituterbuktidengan dilakukannya penggerebekan tempat biliar di Desa Lopang, Kecamatan kembangbahu yang disinyalir jadi lokasi judi, Rabu (29/7). Penggerebekan bermula dari informasi warga yang mengetahui bahwa warung milik Suprapto (41), sering digunakan sebagai sarana judi biliar. Dari informasi tersebut, petugas kemudi-

an langsung melakukan pemantauan. Ternyata informasi tersebut benar adanya, petugas berhasil mengamankan dua pemuda, Inung Dauri (25) dan Noto (20) warga dea setempat. Keduanya diamankan petugas saat bermainjudibiliar.Sementaraduapelakulainnya berhasil melarikan diri saat digerebek. Dari lokasi penggerebekan tersebut, petugas mengamankan barang bukti berupa perangkat permainan biliar, papan skor, kartu remi serta uang tunai sebesar Rp 291

ribu yang diduga hasil dari bermain judi. Saat ini tempat biliar tersebut telah ditutup oleh petugas lantaran dijadikan sebagai sarana perjudian. Sementara dua pelaku yang berhasil melarikan diri sudah diketahui identitasnya, yaknibernamaErwindanRaisyangkinidalampengejaran. “Barang bukti sudah kami amankan, sementara dua pelaku yang kabur sudah dikantongi identitasnya dan kini dalam pengejaran,” terang Paur Subbag Humas Polres Lamongan Ipda Raksan. (nun/han/zen/epe)

Bupati Wujudkan Mimpi Bangun BLK yang Representatif Dibiayai dari Dana APBD Sebesar Rp 22,69 M LAMONGAN (BM) - Bupati Lamongan H Fadeli meresmikan gedung Balai Latihan Kerja dan Bursa Kerja Terbuka atau Job Market Fair (JMF) di kompleks perkantoran Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans), Rabu (29/7). Kepala Dinsosnakertrans M Kamil, gedung BLK itu dilengkapi sarana dan prasarana yang dibangun dengan APBD Lamongan sebesar Rp 22,69 miliar. Rinciannya, Rp 14,3 miliar untuk pembangunan gedung BLK, Rp 7,9 miliar untuk pengadaan mesin dan peralatan pelatihan serta selebihnya untuk pengadaan meubelair. Fadeli menyebut diresmikannya gedung BLKitumenunjukkanbahwavisimisinyadulu ketika menjadi Bupati Lamongan untuk mewujudkan BLK yang representatif bukan lagiangan.Namunmemangperluwaktuyang relatif lama karena ingin membangun gedung yanglayaksehinggamembutuhkandanayang tidak sedikit. “Saat ini gedung BLK sudah terbangun dengan segala kelengkapan fasilitas pelatihannya,” ucapnya. Dia juga memberi apresiasi pada kinerja Dinsosnakertrans yang mampu menurunkan angka pengangguran dari 31.849 di tahun 2013 menjadi 28.721 di tahun 2014. “Ini menunjukkan Dinsosnakertrans telah bekerja sesuai tugas dan fungsinya. Tapi saya berpesan agar gedung ini dirawat. Jangan sampai bisa membangun tapi tidak bisa merawat,” pesan bupati. Meski baru diresmikan, namun BLK sudah memberikanpelatihanbagiwargaLamongan. Kemarin, ada 62 orang yang mengikuti pelati-

GRESIK

han processing, menjahit, otomotif dan pertukangan. Aktivitas mereka meramaikan gedung utama BLK yang terdiri dari 2 lantai yang memiliki 4 ruang kelas, 1 ruang administrasi, 1 ruang kepala, 1 ruang instruktur dan 1 ruang pertemuan. Suasana pelatihan terbilang nyaman karena tiap ruang dilengkapi dengan fasilitas penunjang seperti kamar mandi dan pendingin ruangan. Sedangkan untuk bengkel kejuruan terdapat empat gedung. Ditunjang dengan gedung asrama setinggi 2 lantai yang memiliki 24 kamar, 2 ruang tamu dengan masing-masing kamar dilengkapi 2 bed, AC, lemari dan kamar mandi. Selain itu, untuk mendukung kenyamanan peserta pelatihan, BLK juga dilengkapi dengan kantin dan 1 unit bangunan untuk ruang genset. Peralatan yang sudah siap di BLK Lamongan adalah peralatan pelatihan las listrik, otomotif roda 2 manual dan matic serta otomotif roda 4 untuk mesin bensin dan diesel. Juga telah siap peralatan untuk menjahit dan bordir, pertukangan kayu dan batu, pelatihan service AC, tata boga (processing hasil perikanan, peternakan, pertanian dan perkebunan), tata rias dan nperawatan kecantikan serta pelatihan perawatan orang jompo yang diperuntukkan bagi calon TKI. Sementara Bursa Kerja Terbuka yang digelar bersamaan, diikuti 31 perusahaan, 16 di antaranya berasal dari luar Lamongan dengan total 4.500 lowongan pekerjaan yang disediakan. Di hari pertama, dari rencana dua hari penyelenggaraan Bursa Kerja Terbuka, sudah ada 922 pencari kerja yang memasukkan aplikasinya. (adv/nun/han/zen)

www.beritametro.co.id

Sikap Golkar Dinilai Tentukan Kemenangan Pasangan SQ

Pasangan Berkah Potensial Saingi Incumbent GRESIK (BM) - Pasangan cabup dan cawabup incumbent Sambari Halim Radianto-Moh Qosim (SQ), maju di pilkada tahun ini melalui ‘kendaraan’ PKB dan Demokrat. Pada pilkada lalu pasangan petahana ini diusung Partai Golkar hingga menang. Kini, Golkar telah meninggalkan SQ. Gantinya partai tersebut mengusung Ahmad Nurhamin-Junaedi (Arjuna) pada Pilkada Gresik yang akan dihelat pada 9 Desem-

ber tahun ini. “Pasangan yang diusung Golkar (Arjuna) sekarang memang sulit untuk menang, tapi sikap Golkar mulai saat ini hingga pencoblosan nanti menjadi penentu Sambari-Qosim menang atau kalah,” ujar Haryadi pakar politik dari Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, saat dihubungi, Rabu (29/7). Jika di balik layar rival berat SQ, yaitu Khusnul Huluq-Ahmad Rubaie mampu

PERSAINGAN: Pasangan Khusnul Huluq-Ahmad Rubaie (Berkah) yang dianggap Hariadi potensial saingi pasangan incumbent dalam pilkada tahun ini.

memanfaatkan peran Golkar, menurut Haryadi pasangan SQ akan dikalahkan Berkah (Berasama Huluq dan Rubaie). Peran Golkar yang dimaksud dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik itu adalah mengkampanyekan SQ sebagai pengkhianat partai, karena beralih ke partai lain. “Jika Golkar dengan sistematis mengkampanyekan Sambari-Qosim sebagai pengkhianat, mereka akan hancur. Karena itu, bila Huluq-Rubaie mampu memanfaatkan peran Golkar dari komunikasi balik layar tentu dengan funding, Huluq-Rubaie bisa mengungguli SQ,” ungkapnya. Dan sebaliknya, jika peran dan kampanye Golkar nanti flat atau hanya datar saja hingga pencoblosan, dikatakan Haryadi tidak akan banyak memengaruhi perolehan suara SQ maupun Berkah. “Sambari-Qosim di atas kertas masih unggul sedikit dibandingkan HuluqRubaie,karenamerekaincumbent,”terangnya. Bahkan ia menandaskan pasangan Nurhamim-Junaidi peluangnya sangat susah untuk menang. Dari hasil survei yang dia lakukan secara umum pasangan petahana masih kuat sekalipun kinerja mereka dianggap buruk oleh masyarakat.

“Sedangkan, masyarakat di Gresik cukup puas dengan kinerja Sambari-Qosim, meskipun tidak cemerlang. Tapi ini sudah menjadi modal di atas kertas mereka unggul dibandingkan Huluq-Rubaie,” tandasnya. Tapi, sekali lagi Haryadi menegaskan jika SQ hanya unggul tipis dibandingkan Berkah. “Huluq-Rubaie memang pasangan yang paling potensial menyaingi SambariQosim. Selain dia punya massa Nahdlatul Ulama (NU) karena Huluq adalah Ketua PCNU Gresik,” kata Haryadi. Ditambahkan dia, posisi PDIP yang memberangkatkan Huluq Rubaie juga cukup bagus secara nasional. Jika PDIP di Gresik pada konsolidasi yang baik maka kekuatan NU dan PDIP mengancam posisi Sambari-Qosim. “Tapi itu bergantung pada suasana politik hingga pencoblosan nanti, jika flat saja Sambari masih unggul,” tegas Haryadi kembali. Selain sikap Golkar satu lagi poin yang menurut Haryadi bisa mengancam posisi SQ. “Jika pasangan Sambari-Qosim terkena kasus moral atau hukum suaranya akan hancur. Sebagai seorang petahana mereka bisa dihadapkan dengan kasus hukum,” pungkasnya. (sgg/uki/nov)

Dijanjikan Bertemu Pemilik Saham, Aksi Mogok Kerja SKPG Ditunda GRESIK (BM) – Aksi mogok kerja besar-besaran yang hendak digelar Serikat Kerja Pegawai Petrokimia Gresik (SKPG), Rabu (29/7), ternyata dibatalkan. Karena ada jaminan dari Kapolres Gresik akan mempertemukan pengurus SKPG dengan pemegang saham. Dalam pertemuan itu nantinya akan dibicarakanterkait tuntutan kesetaraan yang menjadi penyebab aksi demo karyawan BUMN tersebut. Sekretaris Umum (Sekum) SKPG AgungWahyunto menyampaikan, pihaknya sedang melakukan koordinasi dengan seluruh karyawan Petrokimia Gresik (Petrogres). Hal itu, dilakukan untuk membendung aksi demo yang sudah direncanakan secara matang oleh PERWAKILAN

SKPG dan sulit untuk ditunda. “Sebenarnya demo teman-teman susah untuk dihentikan. Karena itu kami melakukan pertemuan dengan pengurus untuk menundanya,” terang Agung. Ia menambahkan dari hasil pertemuan di Mapolres Gresik yang dimediasi kapolres intinya pihakMuspidaakanmenyuratipemegang saham untuk dipertemukan dengan pengurus SKPG untuk membicarakan tuntutan,” kata Agung saat dihubungi, kemarin. Pihak Muspida, imbuh Agung berjanji dalam waktu dekat segera mempertemukan antara pemegang saham untuk didatangkan ke Gresik agar bisa diselesaikan dengan jalan dialog tanpa demo. Teta-

pi jika pihak Muspida gagal mempertemukan SKPG dengan pemegang saham atau dalam pertemuan tidak mencapai kesepakatan maka demo akan tetap digelar SKPG “Ini sifatnya hanya menunda kami akan menunggu sampai 10 hari terhitung hari ini. Jika tidak mencapai kesepakatan kami akan berdemo,” imbuh Agung. Beberapa waktu yang lalu Ketua SKPG Pinto mengatakan, SKPG hanya menagih janji pada manajemen PIHC soal kesetaraan remunerasi (gaji) yang disepakati dengan PIHC di Bogor pada 20 Juli 2013. “Jika kesetaraan dan tuntutan kamitidakterpenuhi29juli2015.Kami akan melakukan mogok kerja. Mogok kerja ini bukan tujuan utama tapi

sebagai alat perjuangan karyawan menagih janji ke PIHC,” tuturnya. Bahkan SKPG mengaku sudah mengirim surat pemberitahuan ke Presiden Jokowi, Kementrian BUMN, Kementrian Pertanian, KementrianTenagaKerja,Perdagangan, Ketua DPR RI, dan Dirut PT Pupuk IndonesiaHoldingCompany.

Dijelaskan Pinto, aksi ini merupakan sebagai puncak kekecewaan. Ini karena SKPG selalu mengkomunikasikan dan mengingatkan kepada manajemen PG. Bahkan, manajemen PG telah merespon permohonan SKPG dalam menyusun anggaran melalui RKAP tahun 2014-2015. (sgg/uki/nov) DITUNDA: Rapat koordonasi yang dilakukan SKPG untuk menunda aksi mogok kerja terkait kesetaraan dan tuntutan karyawan Petrogres.

BANTAH: Ahmad Nurhamim dan Junaidi (Arjuna) menyangkal dianggap sejumlah pihak sebagai paslon boneka.

Pasangan Arjuna Bantah Paslon Boneka di Pilkada GRESIK (BM) - Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gresik, Ahmad Nurhamim yang berpasangan dengan Junaidi (Arjuna), yang diusung Golkar menampik jika dianggap sejumlah kalangan sebagai paslon boneka. Pasangan Arjuna adalah pasangan yang terpilih atas rekomendasi DPP Golkar untuk bertarung dengan paslon lain untuk merebut kursi Bupati Gresik periode 2015-2020. “Kami maju pada pilbup ini kami bukan main-main. Prosesnya panjang dan kami menolak anggapan kalau pencalonan Arjuna hanyalah calon boneka. Kami siap merebut kursi Bupati Gresik tahun ini,” tegas Nurhamim, Rabu (29/7). Ia resmi mencalonkan karena mendapatkan rekomendasi dari Abu Rizal Bakrie (ARB) maupun Agung Laksono yang kini sedang bersengketa. Sehingga KPU tidak menolak pencalonannya. ”Dalam pilkada tahun ini kan ada tiga paslon, tidak mungkin ada boneka semua calon akan all out untuk memenangkan pilbup dan kami sangat siap membawa Gresik untuk masyarakat bukan untuk kepentingan pribadi maupun golongan,” tegasnya. Justru, tegas Nurhamim pencalonannya adalah yang paling sempurna karena tanpa ada konflik dan kepentingan partai lain yang jadi syarat dengan kepentingan politik di luar kepentingan memajukan Gresik. “Kami siap memegang amanah rakyat Gresik. jadi tak usah ragu dengan pasangan Arjuna. Kami pasangan paling muda dengan gagasan yang lebih merakyat dan membela kepentingan rakyat kecil,” tegasnya. Anggapan sebagai paslon boneka merebak ke pasangan Arjuna karena sebelumnya pasangan Sambari- Qosim yang saat ini diusung PKB dan Demokrat merupakan ketua DPD Golkar Gresik dan pernah menyatakan diri kalau akan maju lewat partai Golkar . (uki/nov)

Lamongan: M. Zainuddin (koord), Thafhanul Fahri Iklan/Langganan: 0857 3233 5005 Gresik: Masduki (koord), Moch. Sugeng Iklan/Langganan: 0821 7997 3350


PASURUAN RAYA 15

berita metro www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015

KABUPATEN PASURUAN I KOTA PASURUAN

Tak Ada Lagi Perploncoan di MOPDB

Materi yang diberikan di seluruh sekolah saat pelaksanaan MOPDB tidak menjurus pada perploncoan. Suasana dibuat nyaman, serta menanamkan jiwa kedisiplinan.”

Siswa Dibuat Nyaman, Tanamkan Kedisiplinan PASURUAN (BM) – Memasuki pelaksanaan Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) hari ke-3 di wilayah Kabupaten Pasuruan untuk SMA /SMK negeri maupun swasta, tidak mengalami hambatan berarti. Tak ada satu pun sekolah yang melakukan perploncoan, baik secara fisik maupun psikis. Semua kegiatan dilakukan sesuai Permendikbud No 21/ Tahun 2012. Menurut Kabid Dikmen Dinas Pendidikan (Dispendik) Kabupaten Pasuruan A Yusuf, hasil evaluasi sementara, pelaksanaan MOPDB tidak mengalami kendala berarti. Materi yang diberikan semuanya bersifat mendidik karakter siswa, berkepribadian berbangsa dan

MOS Mendidik Kedisiplinan Siswa PASURUAN (BM) – Sebanyak 360 siswa baru di SMPN I Beji mengikuti MOS (Masa Orientasi Siswa) di halaman sekolah. Kegiatan tersebut berjalan tertib. Para siswa begitu seruis mendengarkan arahan guru pembina. MOS di SMPN I Beji dilaksanakan Selasa (28/7) hingga Kamis (30/7). Siswa dikenalkan terhadap lingkungan sekolah, tempat mereka mengikuti proses belajar. Siswa dikelompokkan menjadi 10 gugus. Tiap gugus terdiri 36 siswa, sementara yang jadi pembina selain guru, juga melibatkan anggota Koramil dan Polsek Beji.

- A Yusuf -

bernegara. “Materi yang diberikan panitia di seluruh sekolah saat pelaksanaan MOPDB tidak menjurus pada perploncoan. Suasana dibuat senyaman mungkin, serta menanamkan jiwa kedisiplinan kepada para siswa,” kata A Yusuf, Rabu (29/7). Hasil Pantauan Berita Metro (BM) di beberapa sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Pasuruan, semua kegiatan MOPDB berjalan dengan lancar. Umumya, materi yang diberikan tentang kepramukaan, pengenalan lingkungan sekolah melalui kegiatan outbond dan berbagai macam kegiatan positif lainnya. (bib/an/azt)

Kabid Dikmen Dinas Pendidikan Kab Pasuruan

FOTO : BM/AH HABIBI

TANDA PENGENAL: Kepala SMPN I Beji, Samsul Huda menyematkan tanda pengenal siswa MOS.

Tanamkan Nilai Keagamaan di SMKN I Bangil

Pedagang Butuh Lahan Permanen

Peserta MOPDB Menghafal 15 Surat Al Quran

Tujuan kami mewajibkan siswa hafal 15 surat Al Quran, diharapkan ke depan mereka lebih giat lagi menggali ilmu agama.” - M Supandri Kepala SMKN I Bangil

Materi yang disampaikan meliputi ketaqwaan terhadap Tuhan YME, tata krama, gotong royong, wawasan kebangsaan, wawasan wiyata mandala, baris berbaris, bela negara, anti-narkoba dan karakter kebangsaan. Hal itu disampaikan Samsul Huda, Kepala SMPN I Beji. Dengan adanya pengenalan terhadap lingkungan sekolah, diharapkan siswa baru bisa lebih cepat bisa beradaptasi dengan lingkungannya. “Selain itu agar siswa mempunyaidisiplindanberakhlak mulia serta memiliki bekal keimanan,” terangnya. (bib/ar/azt)

PASURUAN (BM) – Masa Orientasi Peserta Didik Baru (MOPDB) di SMKN I Bangil yang diikuti 540 siswa, menekankan pada pendekatan nilainilai keagamaan, wawasan kebangsaan serta karakter kepemimpinan. Hal itu terbukti dengan diwajibkannya tiap peserta hafal 15 surat Al Quran. Selain itu, pihak sekolah mengajak bertatap muka dengan wali murid, guna memberikan penyuluhan kepada mereka tentang bahaya narkoba. Penyuluhan yang dila-

kukan bekerja sama dengan LSM Granat (Gerakan Nasional Anti-Narkotika dan Psikotropika), diharapkan para orang tua hendaknya turut mengawasi putra putrinya agar terhindar dari bahaya narkoba. Kepala SMKN I Bangil, M Supandri saat ditemui Berita Metro (BM), Rabu (29/7) mengatakan, pendekatan dengan menanamkan nilai-nilai keagamaan dirasa sangat efektif untuk membentengi para siswa dari pengaruh bahaya narkoba dan kenakalan remaja .

PASURUAN (BM) – Puluhan penjual ikan bakar di sepanjang Jalan Kedungboto,Bangilbelumtertatadenganbaik.Sebagianbesarmenempati tanah stren kali karena akes jalan tidak representatif. Ini membuat lalu lintasmenjadisemrawut.Makaperluditataulangdanbutuhinstansiterkait, sepertiBapemas,DinasPerikanansertaDinasPariwisata. Kades Kedungboto yang ditemui Berita Metro (BM) melalui Sekdes Fatoni menuturkan, jumlah pedagang ikan bakar kurang lebih 27 orang dengan nama kelompok ‘Mina Sumber Rejeki’. ‘Ini kelompok binaan dari Dinas Perikanan dan Kelautan,” katanya. Pihak desa sudah mengajukan proposal ke Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf guna mendapatkan dana pembangunan pasar desa, Untuk mendukung terwujudnya program tersebut, desa sudah menyiapkan lahan tanah kas desa dengan panjang 216 meter dan lebar 16 meter. Lebih lanjut Fatoni mengatakan, rencananya tahun ini ada anggaran untuk pembangunan pasar desa. Namun berapa besar anggaran itu, ia belum tahu. Tetapi tim dari Bapemas sudah melakukan surve ke lokasi. (bib/ar/azt)

“Tujuan kami mewajibkan siswa hafal 15 surat Al Quran, diharapkan ke depan para siswa lebih giat lagi menggali ilmu agama. Ini untuk membekali siswa agar tidak terjerumus ke perbuatan negative. Ternyata ada beberapa peserta MOPBD yang sudah hafal Al Quran hingga beberapa juz,” terang M Supandri. Materi yang diberikan pada pelaksanaan MOPDB kali ini di antaranya, latihan baris berbaris, outbond, dinamika kelompok, leadership, kedisiplinan, juga adiwiyata. (bib/an/azt)

PERWAKILAN

Pasuruan Raya: Ah. Habibi (koord), Aan Wijayanto; Iklan/Langganan: 0813 3491 7807

OTOMOTIF

JASA

19/05

OTOMOTIF

19/05

26/05

KEHILANGAN STNK N 5683 UD, NK 689479,NM 1691446, A/N JATMIKO 30/07 STNK N 3857 UF, NK 178376, NM 180291, A/N MIHAMAD SUNO 30/07 05/05

08/05

12/05

30/04

STNK N 5904 ZQ, NK 267825, NM 2261880, A/N SUPRIYANTO 30/07


16 www.beritametro.co.id

KAMIS, 30 JULI 2015 HARGA EMAS 0,13%

0,1%

0,1%

0,7%

-0,0%

1,1%

1,0%

1,2%

IHSG

NIKKEI

STI

FTSE

KLCI

DJIA

NASDAQ

S&P500

4,721.12

20,303

3,284

6,602

1,699

17,630

5,089

2,093

JUAL (Rp/gr)

474,731

KURS MATA UANG

BELI (Rp/gr)

US$/OZT:

USD

SGD

EUR

AUD

455,742

1,096.61

JUAL: 13.465,00 BELI : 13.445,00

JUAL: 9.868,95 BELI : 9.848,95

JUAL: 14.935,27 BELI : 14.835,27

JUAL: 9.888,40 BELI : 9.808,40

SUMBER: GERAIDINAR

IDR/USD: 13,445

BERLAKU 28 JULI 2015 - SUMBER: IMQ21.COM

SUMBER:KLIKBCA.COM

Penetapan Harga Ideal Dilakukan Setiap Enam Bulan

Agustus Harga BBM Jenis Premium Rp 8.200 JAKARTA (BM) - Ibarat anak kecil yang baru belajar berjalan, harus dibiasakan berjalan di jalanan yang datar terlebih dahulu, baru berjalan di hutan yang terjal. Hal ini terkait dengan harga BBM yang saat ini diberlakukan di Indonesia. Artinya, setelah sekian lama menikmati harga BBM yang bersubsidi, terhadap masyarakat tidak dapat langsung diterapkan harga BBM yang berubah dengan cepat. Hal ini berbeda dengan negara yang ekonominya kuat atau mapan, tidak masalah apabila harga BBM naik-turun dengan cepat. Saat ini pemerintah memiliki tiga opsi periode penetapan harga BBM yakni evaluasi per tiga, empat dan enam bulan. Dari ketiga opsi tersebut, penetapan harga BBM setiap

enam bulan dinilai yang paling stabil dibandingkan opsi periode setiap tiga atau empat bulan. Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan Kementerian ESDM, harga BBM dengan evaluasi yang dilakukan per 3 bulan, harga BBM pada Agustus 2015 sebesar Rp 8.850. Evaluasi yang dilakukan per 4 bulan, harga BBM pada Agustus 2015 mencapai Rp 8.600 per liter dengan kurs Rp 13.091 per Dolar AS. Sedangkan untuk evaluasi per 6 bulan, harga BBM pada Agustus Rp 8.200 per liter dengan kurs Rp 12.989 per Dolar AS. “Dari perhitungan tersebut disimpulkan, periode penetapan harga BBM setiap enam bulan dirasa paling stabil dibandingkan peri-

ode tiga dan empat bulan,” ujar Dirjen Migas IGN Wiratmaja, di Kementerian ESDM, Rabu (29/7). Wiratmaja menambahkan, penetapan harga BBM setiap bulan belum dapat dilakukan di negara-negara yang berkembang seperti Indonesia karena dapat menimbulkan dampak yang luas. “Dulu kita kira pelandaian dengan satu bulan itu cukup. Ternyata belum cukup karena begitu harga naik. Inflasi naik. Harga barang naik. Saat harga diturunkan, harga barang tidak mau turun,” tambah Wiratmaja. Meski opsi periode 6 bulan dirasa paling pas, lanjut dia, keputusan yang akan diambil berada di tangan Menteri ESDM dengan mempertimbangkan aspek politik, sosial dan ekonom.(nis/dra)

BARU: adanya BBM baru pertalite yang beroktan 90 mampu menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk mencobanya. FOTO: BM/MADJI

Bank Jatim Salurkan Kredit Rp 28 Triliun JAKARTA (BM) - Penyaluran kredit konsumer mengalami kenaikan 12,67% (y-o-y) yaitu senilai Rp 17,57 triliun. Kenaikan penyaluran kredit juga dialami sektor kredit Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang tumbuh 11,58% (y-oy) yaitu senilai Rp4,69 triliun. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk. Hingga saat ini telah menyalurkan kredit senilai Rp 28,29 triliun dan terus menunjukkan kinerja terbaiknya pada semester I/2015. Direktur Utama Bank Jatim R Soeroso mengatakan penyaluran kredit tersebut mengalami pertumbuhan 13,97% (y-o-y) dari

periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 24,83 triliun. “Adapun dalam penyaluran kredit Bank Jatim menunjukkan pertumbuhan. Pertumbuhan kredit tertinggi berasal dari kredit komersial yang naik 20,03% (y-o-y) yakni menjadi Rp 6,024 triliun,” ujarnya di Jakarta, Rabu (29/7). Sementara itu, aset BPD Jatim pada semester I/2015 mengalami pertumbuhan 19,18% (y-o-y) menjadi Rp 50,23 triliun dari periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp 42,15 triliun. Dana pihak ketiga (DPK) yang diperoleh BUMD itu mengalami kenaikan

20,30% (y-o-y) atau senilai Rp 42,68 triliun. Soeroso menuturkan pertumbuhan DPK ini masih didominasi oleh giro sebagai penyumbang angka tertinggi yakni Rp 20,13 triliun atau naik 21,45% (yo-y). Untuk deposito diperoleh Rp 13,44 triliun atau naik 24,02% (y-o-y) san tabungan senilai Rp 9,13 triliun atau naik 12,94% (y-o-y). “Adanya komposisi tersebut CASA rasio Bank Jatim tetap terjaga di posisi Juni 2015 sebesar 68,52%. Kami lebih banyak menghimpun dana murah dalam penghimpunan DPK,” ujarnya.(nis/dra)

Stabilkan Harga Komoditas, Rutin Gelar Pasar Murah BM/ALI

NORMAL: Meski kondisi ekonomi yang belum membaik, namum arus pengiriman peti kemas tetap stabil di wilayah Pelindo III.

Kondisi Ekonomi Tak Pengaruhi Pengiriman Peti Kemas SURABAYA (BM) - Kondisi perekonomian nasional diprediksi belum stabil betul dalam tahun ini, namun kondisi ini tidak berdampak pada pengiriman barang melalui jalur laut. Pengiriman barang menggunakan peti kemas yang berlabuh ke Tanjung Perak Surabaya masih stabil. Kepala Humas PT Pelindo III, Edi Priyanto mengatakan, pengiriman barang menggunakan peti kemas melalui di Pelabuhan Tanjung Perak masih terlihat normal walaupun kondisi perekonimian Indonesia maupun dunia tidak membaik. Kondisi ini, kata Edi, terlihat dari realisasi arus peti kemas yang keluar masuk melalui beberapa terminal di Pelabuhan Tanjung Perak. Selain di Terminal Peti Kemas Surabaya, Terminal Berlian, terminal konvensional (Jamrud, Nilam, dan Mirah),

serta Terminal Teluk Lamong. “Berdasarkan hasil realisasi arus peti kemas sepanjang semester 1 tahun 2015, tercatat sebanyak 1.268.158 boks atau setara dengan 1.512.433 TEUs. Maka relatif stabil dibandingkan dengan realisasi paruh tahun 2014 yang tercatat 1.268.723 boks atau setara dengan 1.516.558 TEUs,” terang Edi di Surabaya kemarin. Menurut Edi, realisasi ini menunjukkan peningkatan bila dibandingkan pada tahun 2013 lalu yang tercatat 1.226.938 boks atau setara dengan 1.466.543 TEUs. Sedangkan realisasi paruh tahun 2012 lalu di mana tercatat 1.166.233 boks atau setara dengan 1.392.982 TEUs. Edi menyebutkan, berdasarkan realisasi data peti kemas yang melalui pelabuhanTanjung Perak sepanjang tahun 2014 tercatat 2.608.321

boks atau setara dengan 3.105.827 TEUs. Catatan arus peti kemas tahun 2014meningkatsebesar3,7%dibandingkancatatanpetikemastahun2013 yang tercatat 2.517.017 boks atau setara dengan 2.993.931 TEUs. Selain peti kemas, arus barang jenis general cargo dan curah kering menunjukkan tren peningkatan. Hingga semester I tahun 2015 tercatat 6.698.870 ton yang meningkat 1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Sedangkan dalam satuan meter kubik, tercatat 591.693 meter kubik atau meningkat 9% dibandingkandenganperiodeyangsamatahun lalu. Sebagai pembanding, berdasarkan catatan semester I tahun 2014 lalu arus barang sebanyak 6.642.547 ton dan 542.149 meter kubik. Barang jenis general cargo dan curah kering dinyatakan dalam satuan ton dan meter kubik. (top/dra)

Efisiensi, Garuda Hemat hingga USD 78 Juta JAKARTA (BM) - Maskapai penerbangan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mengklaim mampu melakukan efisiensi senilai USD 78 juta atau sekitar Rp1 triliun sejak awal 2015 hingga akhir pekan lalu sebagai bagian dari upaya peningkatan kinerja perusahaan. Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo mengatakan efisiensi ini merupakan penghematan di luar penggunaan bahan bakar dengan target hingga USD 198 juta pada akhir 2015. “Efisiensi selalu kita mulai dari hulu,” jelasnya di sela-sela pertemuan antara manajemen Garuda Indonesia dan analis, Rabu (29/7). Arif mengatakan salah satu upaya efisiensi hulu yang dilakukan oleh emiten berkode saham GIAA itu ad-

alah restrukturisasi jaringan (network) penerbangan. Efisiensi itu diharapkan dapat menekan biaya operasional. Hingga semester I/2015, perusahaan dapat menekan beban usaha hingga 11,6% menjadi USD 1,76 miliar dibandingkan dengan USD 1,99 miliar pada periode yang sama 2014. Di sisi lain, pendapatan usaha perseroan mencapai USD 1,84 miliar pada semester I/2015 atau tumbuh 4,7% dibandingkan dengan USD 1,76 miliar pada periode sama 2014. Adanya pencapaian ini, perusahaan mampu membukukan laba bersih sebesar USD 27,72 juta pada semester I/2015, setelah pada periode yang sama 2014 mengalami rugi bersih USD 203,02 juta.(nis/dra)

SURABAYA (BM) - Pasar induk Puspa Agro berencana menggelar pasar murah setiap triwulan. Hal ini sebagai upaya membantu menstabilkan harga kebutuhan pokok yang kerap melonjak. Apalagi harga komoditas bisa naik karena faktor alam maupun kondisi perekonomian. “Melihat antusias masyarakat, pasar murah tak hanya digelar pada bulan Ramadan saja. Tapi akan dilakukan setiap tiga bulan sekali,” terang Komisaris Puspa Agro, Erlangga Satriagung di Surabaya kemarin. Menurut Erlangga, langkah ini, bukan hanya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan kebutuhan pokok dengan harga murah, tapi juga untuk membantu menstabilkan harga yang kerap melonjak. Erlangga mengungkapkan, harga beras premium, pihaknya menjual dengan harga Rp 54.500 per 5 kg. “Kami menjual ke konsumen, itu beras raja tawon,” ucapnya. Pihaknya mengaku, meski menjual dengan harga lebih murah 20 persen dari harga pasar, pihaknya tidak merugi. Sebab, beras tersebut diambil dari petani langsung. ”Kita ambil dari petani Mojokerto, saat itu, 20 ton kita jual habis dalam waktu dua minggu,” terang Direktur Utama Puspa Agro, Abdullah Muchibuddin. Selain beras, pada saat ramadan lalu, Puspa Agro juga menyediakan beberapa komoditas. Diantaranya, ayam broiler frozen, harga normal di pasar masih Rp 31.000, di pasar murah Puspa Agro

BM/MADJI

SIAPKAN: Stabilkan harga komoditas yang selama ini hanya dilakukan di waktu tertentu saja seperti ramadan. Kali ini akan dilakukan secara rutin.

hanya dijual Rp 24.000 per kilogram. Dari kelompok ikan, lele frozen (WGG) harga normal Rp 19.000 turun menjadi Rp 16.000 per kg, bandeng frozen (WGG) turun dari Rp 21.000 menjadi Rp 18.000 per kg, mubara frozen (WGG) hanya dijual Rp 28.000 per kg dari harga normal Rp 37.000 per kg. “Program ini memang bentuk kepedulian kami karena ada kecenderungan harga-harga kebutuhan pokok pada naik menjelang Lebaran. Karena itu, biar masyarakat tidak panik, kami buka pasar

murah ini,” terangnya. Ditambahkan, pihaknya sempat dipanggilBankIndonesia(BI).“Saatitu,dikira kita menggelar pasar murah di bawah Disperindag,namunsetelahkitajelaskan,bahwa kegiatan itu atas inisiatif Puspa Agro,” jelasnya.“Alhamdulillah, BI menyambut baik, karena itu, pasar murah ini akan kita gelarsecaraberkesinambungan.Setidaknya tiga bulan sekali,” pungkasnya.(top/dra)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.