Harian Berita Metro Edisi 27 Juni 2015

Page 1

HARIAN PAGI TERBIT 16 HALAMAN

Iklan/ Langganan: 081216327858

RP 3.500,-

SABTU, 27 JUNI 2015

www.beritametro.co.id

Pencairan Terganjal Perjanjian Pinjaman Korban Lumpur: Jangan Lihat Minarak, Lihatlah Derita Warga JAKARTA (BM) – Korban lumpur Lapindo yang belum menerima ganti rugi, lagi-lagi, diminta bersabar. Rencana pembayaran Rp 827 miliar yang ditalangi pemerintah dan dijanjikan pencairannya Jumat (26/6) kemarin pun tak terbukti. Lewat Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) Basuki Hadimoeljono, pemerintah menjanjikan

pencairan dana talangan dilakukan kemarin. Namun Menteri Keuangan Bambang PS Brodjonegoro memiliki alasan tersendiri. Menurut Bambang, pencairan dana belum bisa dilakukan mengingat belum adanya persetujan perjanjian pinjaman antara pemerintah dengan PT Minarak Lapindo Jaya (MLJ). “Perjanjian pinjamannya harus selesai dulu,” ujar Bam-

bang di kantor Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Perjanjian pinjaman yang dimaksud Bambang yakni perjanjian antara Badan Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS) dengan PT MLJ terkait masa waktu pelunasan, bunga dana talangan, sanksi bila ada ingkar janji dan dan sebagainya. “Pencairan kalau sudah semuanya

beres ya, sabar. Masih difinalisasi,” tandas Bambang. Untuk payung hukum dana talangan berupa Keputusan Presiden (Keppres) pemberian kewenangan kepada BPLS sebagai koordinator pencairan dana talangan dan termasuk Daftar Isian Pengguna Anggaran (DIPA), Bambang mengaku siap dan sudah ditandatangani.

PERBAIKAN TANGGUL: Sebuah alat berat melakukan perbaikan dan penguatan tanggul di titik 73B Desa Kedungbendo, Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (25/6).

Baca: Pencairan ... Hal 7

Kementerian ATR Didesak Relokasi Permanen MEDAN (BM) - Debu vulkanik akibat erupsi Gunung Sinabung, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, terus menghujani sebagian Kota Berastagi, Jumat (26/6). Ini juga menjadi indikasi bahwa penanganan bencana erupsi Gunung Sinabung harus terus dilanjutkan, bahkan Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR) seharusnya mengambil peran penting mengupayakan relokasi permanen pada para pengungsi. Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karo, Subur Tambun selama dua hari ini berturut-turut, wilayah yang berjarak 66 kilometer dari Medan itu masih kelihatan tertutup debu vulkanik erupsi Sinabung. Debu yang menutupi, menurut dia, cukup tebal dan dikhawatirkan dapat mengganggu jarak pandang bagi warga yang berada di jalan raya, serta mereka mengendarai kendaraan sepeda motor maupun mobil. Subur menyebutkan, debu vulkanik yang menyelimuti lokasi perkantoran, rumah-rumah penduduk, kompleks pertokoan dan kendaraan warga itu, telah dilakukan penyemprotan dengan menggunakan mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Karo. Baca: Kementerian ... Hal 7 ABU VULKANIK: Warga melintas di jalan ketika hujan abu vulkanik erupsi Gunung Sinabung, di Berastagi, Karo, Sumatera Utara, Jumat (26/6). Erupsi tersebut sempat menyebabkan tertutupnya kawasan Brastagi (12 km dari Sinabung). FOTO:BM/ANTARA

Fahri Sebut Jokowi Jadi Penakut Isyarat Jokowi Tak Setuju, Tjahjo Melunak

Nilai Tolak Revisi UU KPK demi Pencitraan Hal 02

Gubernur Garansi Netralitas Pj di Pilkada Hal 03 Ditinggal Pemain Ikut Tarkam Hal09 Awas! Daging Celeng Dilabel Sapi Impor Hal 13

JAKARTA (BM) - Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah mempertanyakan sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang terburu-buru menolak rencana revisi Undang-Undang Nomor 30/ 2002 tentang Komisi Pemberantasan Korupsi (UU KPK). Fahri meyakini, Jokowi sudah dipengaruhi alur pemikiran pihak-pihak yang berasumsi bahwa revisi tersebut hanya akan melemahkan KPK. “Jokowi jadi penakut. Dibikin takut sama yang enggak jelas, lebih baik pencitraan (tolak revisi UU KPK) dibanding penyelesaian masalah. Ini bulan puasa, cuma mau dipuji-dipuji

Istiqomah Beramal Sholeh

saja, enggak mau selesaikan masalah,” kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (26/6). Fahri menilai, revisi UU KPK ini sejak awal sudah disetujui, baik oleh pemerintah maupun DPR. Bahkan, dia mengklaim pimpinan KPK pun sudah menyetujui revisi ini. Sekarang, dia mengaku heran kenapa berbagai pihak menolak revisi UU ini. “Masalah ini harus diselesaikan, bukan lari dari pencitraan satu ke pencitraan lain,” ucapnya. Kepala Humas PT Pelabuhan Indonesia III (Persero)

Imsak

Maghrib

04:09

17:26

‘Mobile Masjid ‘, Inovasi Baru Tempat Salat di Bandung

Pertama di Indonesia, Sasarannya Tempat Keramaian dan Lokasi Bencana Sering merasa kesulitan mencari tempat untuk menunaikan ibadah salat ketika datang ke konser musik atau pertandingan sepakbola? Kini hal tersebut bukan masalah lagi karena di Kota Bandung tersedia masjid portabelyang bisa berpindah-pindah lokasi.

Pencairan dana talangan Lapindo terganjal perjanjian pinjaman

PORTABEL : Mobile Masjid, sarana shalat berjamaah portabel yang disediakan oleh Yayasan Masjid Nusantara dan Rumah Zakat.

MOBILE Masjid merupakan sebuah inovasi baru dalam pelayanan salat di Kota Bandung. Ide ini digagas oleh Muhammad Sobirin, Direktur Yayasan Masjid Nusantara. “Jadi kita membuat membuat fasilitas yang bisa melayani salat di mana pun dan kapan pun. Sasaran kita adalah tempat keramaian yang jauh dari musala, konser musik, dan tempat bencana,” kata Sobirin saat ditemui di Sasana Budaya Ganesha, Kota Bandung, Jumat (26/6). Baca: Pertama ... Hal 7

FOTO:IST

Mundur lagi, mundur lagi.. Polri janji ungkap sembilan kasus bernilai triliunan Mumpung KPK lagi 'tak bertaring'..

PRAKIRAAN CUACA

SPIRIT

SURABAYA

JAKARTA

DENPASAR

CERAH Suhu 22-34°C

CERAH BERAWAN Suhu 25-33°C

BERAWAN Suhu 23-32°C

rasakan ditinggal mati oleh orang-orang tercinta. Sebuah fenomena yang pasti akan dilalui oleh setiap individu di dunia, termasuk kita. Rasulullah SAW pernah berkata bahwa orang yang paling cerdas adalah orang yang mempersiapkan kematiannya dengan baik. Baca: Istiqomah ... Hal 7

JADWAL IMSAKIYAH 10 RAMADAN / 27 JUNI 2015

Oleh: Edi Priyanto

Baca: Fahri ... Hal 7

JELANG awal Ramadan lalu saya dikagetkan informasi yang membuat saya terperanjat atas berita meninggalnya kawan saya yang usianya masih relatif muda. Mati... kata-kata itu yang akhirakhir ini terngiang dalam benak dan pikiran saya. Semua orang pasti akan mengalami kematian. Kita semua juga pernah me-

“Penderitaan jiwa mengarahkan keburukan. Putus asa adalah sumber kesesatan; dan kegelapan hati, pangkal penderitaan jiwa.” - Bediuzzaman Said Nursi -

Janji Ungkap Sembilan Kasus Bernilai Triliunan JAKARTA (BM) – Usai dilantik sebagai Kepala Bareskrim pada Januari lalu, Komisaris Jenderal Budi Waseso berjanji akan mengungkap tiga kasus besar. Dari tiga yang dijanjikan, baru satu yang diungkap, yaitu kasus dugaan korupsi kondensat bagian negara. Tapi kemarin (26/6), Budi menambah daftar janjinya, dengan menyebut akan mengungkap sembilan kasus bernilai triliunan rupiah. “(Kasus korupsi kondensat) itu baru satu kasus yang besar dari janji yang tiga dulu. Ternyata berkembang, sekarang sudah ada sembilan calon kasus besar lagi,” kata Budi di Markas Besar Polri, Jakarta, Jumat (26/6). Menurutnya, sembilan kasus itu diduga bernilai triliunan rupiah. Selain itu, lanjut Budi, pihaknya juga menemukan 23 calon kasus bernilai ratusan miliar. Baca: Janji ... Hal 7


02 POLITIK NASIONAL

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Isyarat Jokowi Tak Setuju, Tjahjo Melunak

Sayang Hari Anti-Narkoba Internasional tanpa Gerakan

Usulan Kenaikan Dana Parpol hingga 20 Kali Lipat JAKARTA (BM) – Tak hanya dana aspirasi, Presiden Jokowi juga mengisyaratkan menolak rencana kenaikan dana partai politik (Parpol). Isyarat Jokowi itu disampaikan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo. Padahal, Wakil Presiden Jusuf Kalla sebelumnya mendukung usul tersebut. Menanggapi sinyal merah Jokowi itu, Mendagri mengatakan dana bantuan Parpol tak harus dinaikkan, tapi bisa dipertimbangkan untuk naik. Sebab, ujar Tjahjo, ada beberapa pertimbangan yang jadi alasan rasional kenapa dana bantuan Parpol mesti ditambah. Salah satuya alasannya, menurut Tjahjo, dana bantuan Parpol selama ini masih terbilang kecil. Selain itu, tak semua Parpol setuju dengan berbagai usulan yang diajukan DPRD provinsi atau DPRD kabupaten/kota, sehingga hal ini dapat memangkas biaya. Karena itu, kata Tjahjo, bisa saja dana bantuan Parpol dinaikkan menjadi Rp 750 ribu atau dibulatkan ke angka Rp 1 juta. Namun karena sifatnya masih usulan, maka hal tersebut akan melalui pembahasan panjang. Lagipula, ujar Tjahjo, ke-

P

ERINGATAN puncak Hari Anti-Narkoba Internasional 2015, di Istana Negara, Jumat kemarin, merupakan keseriusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) perangmemberantasnarkoba (narkotika, psikotropika, dan obat terlarang) Perang tersebut, memerlukan kerjasama semua pihak. Tidak hanya Badan Narkotika Nasional, tetapi juga seluruh elemen masyarakat. Presiden Jokowi juga berharap, semoga puncak peringatan Hari Narkoba Internasional tahun 2015 ini bisa dijadikan momentum untuk melakukan aksi bersama membebaskan bangsa ini dari bahaya narkoba. Meminta pejabat, aparat, dan masyarakat mengenali modus-modus baru dalam penyelundupan narkoba Juga meresmikan, pembangunan panti rehabilitasi sosial untuk pecandu narkoba di tujuh kota/kabupaten. Pidato Presiden Jokowi menegaskan, penyalahgunaan narkoba terbukti telah merusak masa depan bangsa di negara manapun. Daya rusaknya luar biasa. Merusak karakter manusia, merusak fisik, dan kesehatan masyarakat, serta dalam jangka panjang berpotensi besar mengganggu daya saing dan kemajuan bangsa. Tingginya jumlah pengguna narkoba di Indonesia mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.Tahun 2015 diperkirakanangkaprevalensipenggunanarkobamencapai 4,1jutaorang(2,2%).Kerugianmaterialdiperkirakansebesar lebih kurang Rp 63 triliun yang mencakup kerugian akibat belanja narkoba, biaya pengobatan, barang-barang yang dicuri, biaya rehabilitasi, dan lain-lain. Dengan daya rusak seperti itu, kejahatan narkoba ini bisa digolongkan dalam kejahatan luar biasa dan serius. Terlebih lagi, kejahatan narkoba bersifat lintas negara dan terorganisasi, sehingga menjadi ancaman nyata yang membutuhkan penanganan serius dan mendesak. Perang memberantas narkoba tidak hanya Badan NarkotikaNasional(BNN),namunsemuapihakharusturun tangan untuk membantu melawan kejahatan narkoba dengan langkah-langkah konkrit; Pertama, langkah pencegahan penyalahgunaan narkoba secara lebih gencar, dari pusat ke daerah, yang terukur dan berkelanjutan. Kedua, peningkatan upaya terapi dan rehabilitasi pecandu dan korban penyalahgunaan narkoba. Tahun lalu yang direhab kurang lebih 18 ribu. Tahun ini 100 ribu. Tahun depan, saya sudah sampaikan ke Kepala BNN, kurang lebih 200 ribu. Kalau siap lagi, tahun depan kita lipatkan lagi. Karena memang kita kejar-kejaran Dan, ketiga, keberanian penegakan hukum dengan serius, menengkap dan menindak bandar, pengedar. dan para pemain besarnya. Tidak ada ampun. Presiden Jokowi juga sangat serius mengingatkan dan meminta para aparat penegak hukum untuk meningkatkan kemampuan dan perkuat kerjasama antar lembaga, jangan terjebak pada ego sektoral. Perluas kerjasama intelejen narkoba dengan komunitas internasional. Tindak keras oknum aparat keamanan atau pemerintah yang menjadi backing bandar narkoba. Perketat pengawasan Lembaga Pemasyarakatan (LP) yang bisa disalahgunakan sebagai pusat peredaran narkoba. Dari pidato Presiden Jokowi tersebut memang sudah menyatakan perang dan serius dalam melakukan pencegahan maupun penindakan. Namun sebagai Kepala Negara dengan berbagai data konkrit pengguna narkoba maupun modus-modis penyebaran bahaya narkoba, kerjasama semua elemen masyarakat membutuhkan payung hukum dari pemerintah melalui Inpres atau sejenis tentang Gerakan atau Aksi Pencegahan dan Penindakan Narkoba, mengingat tanpa gerakan, terutama media dan pers, pejabat dan aparat keamanan, penegak hukum, maka rasanya masih jauh mampu memerangi narkoba. Sebab, kalau mengandalkan regebalitisi walaupun 2 atau 3 tahun ke depan mampu mencapai 400 ribu pengguna, namun jaringan dan berbagai modus narkoba kalau tidak dihentikan melalui gerakan bersama aparat dan masyarakat dari berbagai profesi maupun keahlian juga kewenangan, maka akan terjadi peperangan yang jomplang (tidak seimbang). Perkembangan narkoba seperti deret ukur, dan pencehan serta pemulihan (rehabilitasi) pengguna narkoba seperti deret hitung. Senyampang masih semangat dan begitu serius perang melawan narkoba, tidak berlebihan jika segera mengeluarkan Inpres mengenai Gerakan Pencegahan dan Penindakan Narkoba. Tentu saja dengan gerakan maupun aksi tersebut diberi petunjuk secara detail mulai pencegahan, penyadaran, pemberantasan, penindakan, maupu memberi kesempatan rehabilitasi yang sungguhsungguh. InsyaAllah dengan niat baik dan sungguhsungguh akan menghasilkan yang baik dan berhasil. (*)

Entar tiba-tiba enggak jadi, takut. Iya kan karena publik memberi sentimen negatif. Pemerintah apaan kayak begini, kenapa opini publik menjadi segala-galanya?” - Fahri Hamzah (Wakil Ketua DPR RI)

naikan dana bantuan Parpol akan tergantung pada kondisi fiskal Indonesia. “Jika memadai, bisa. (Asal) jangan mengganggu anggaran infrastruktur dan kesehatan,” ujar mantan Sekjen PDIP itu. Kemendagri sebelumnya telah menyerahkan draf usulan kenaikan dana bantuan Parpol kepada Presiden Jokowi. “Kami mengajukan untuk meningkatkan 10 sampai 20 kali lipat dari yang ada sekarang. Kalau PDIP sekarang terima Rp 2 miliar, jadi nanti kami akan menerima Rp 20 miliar,” kata Tjahjo. Draf usulan kenaikan dana bantuan Parpol tersebut disusun oleh tim dari Direktorat Jenderal Kesatuan Bangsa dan Politik

FOTO:IST

FOTO:IST

Fahri Hamzah

Tjahjo Kumolo

Kemendagri. Draf kemudian diserahkan kepada Presiden Jokowi melalui sekretariat negara. “Kenaikan (dana bantuan parpol) 10 kali lipat itu tahap pertama, kalau disetujui. Kemudian jika ekonomi kita sudah membaik, tahun depan naik lagi jadi 20 kali lipat,” kata Tjahjo. Usul kenaikan dana bantuan parpol akan dibahas lebih dulu oleh Kemendagri dan DPR. Menurut Tjahjo, keputusan final Jokowi untuk menerima atau menolak usul tersebut juga akan ditentukan oleh hasil pembahasan eksekutif dan legislatif. “Usulan kan boleh saja.Tahun 2016 masih panjang,” kataTjahjo. Yang jelas, ujarnya, Parpol pasti mendukung usulan ini.

Takut Opini Publik Sementara itu Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah pesimistis pemerintah akan merealisasikan kenaikan dana bantuan untuk Parpol. Fahri khawatir, opini publik yang kuat menolak kenaikan akhirnya mengubah sikap pemerintah. Hal ini, katanya, sudah terjadi saat presiden menolak revisi Undang-Undang KPK. “Entar tiba-tiba enggak jadi, takut. Iya kan karena publik memberi sentimen negatif. Pemerintah apaan kayak begini, kenapa opini publik menjadi segala-galanya?” kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Menurut Fahri, penambahan dana bantuan untuk Parpol ini sangat penting, khususnya dalam mencegah potensi korupsi yang ada di Parpol. Fahri mengungkapkan, selama ini, banyak kader yang merasa sudah berjasa dan mengeluarkan banyak biaya untuk partai politiknya. Namun, saat sudah diusung dan terpilih menjadi pejabat negara, banyak kader yang lupa diri. “Saat jadi anggota DPR, bupati, gubernur, walikota, dia menganggap prestasi politiknya adalah prestasi pribadi. Itulah awal korupsi sebetulnya,” ucap Fahri. Fahri menilai bahwa bantuan dana dari pemerintah sebesar Rp 108 per suara rupiah selama ini masih sangat kurang. Namun, politisi Partai Keadilan Sejahatera (PKSI) ini enggan menebak-nebak berapa kenaikan yang pantas untuk bantuan dana parpol ini. Sebab, dia sudah telanjur pesimistis presiden akan menyetujui dana ini. “Tiba-tiba nanti bilang melalui seorang menteri kalau presiden tidak berkenan. Harusnya ngomong dong sama rakyat, paparkan. Dulu katanya jago pidato, presentasi katanya. Sekarang enggak ada pidato-pidatonya, diam-diam saja,” ucapnya. (kms/cnn/rdl)

KUNJUNGAN MENTERI ENERGI MALAYSIA Menteri ESDM Sudirman Said (kanan) bersama Menteri Energi, Teknologi Hijau dan Air Malaysia Datuk Seri Maximus Johnity Ongkili memberi keterangan usai melakukan pertemuan di Gedung Kementerian ESDM Jakarta, Jumat (26/6). Pertemuan itu membahas peningkatan kerjasama energi khususnya listrik antar kedua negara. FOTO:BM/ANTARA

Tak Bayar THR, Perusahaan Bakal Disanksi PALANGKARAYA (BM) - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Hanif Dhakiri mengatakan, pihaknya akan mengenakan sanksi adnimistrasi bagi perusahaan yang tidak membayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada karyawannya. “Bagi perusahaan yang tidak membayarkan THR kepada karyawannya tentunya akan ada sanksi. Misalnya secara administratif kita bisa kenakan penundaan

pelayanan. Misalkan perusahaan bersangkutan akan mengurus sesuatu maka pemerintahtidakusahmengurusperusahaan bermasalah itu,” kata Hanif di Palangkaraya, Jumat (26/6). Hanif menerangkan, di dalam peraturan yang ditetapkan sebelumnya, perusahaan wajib membayarkan THR maksimal satu minggu menjelang hari raya Idul Fitri atau H-7 Lebaran. “Meskipun paling lambat THR harus dibayarkankepadakaryawanpada10Juli2015 atau satu minggu sebelum Lebaran, namun sayamengimbauTHRdibayarkanlebihcepat sekitar dua minggu sebelum Lebaran,” kata

Hanif saat kunjungannya di Kantor Dinas Sosial dan Tenaga Kerja “Kota Cantik” Palangkaraya. Hal itu, katanya, agar dapat membantu karyawan yang ingin merayakan hari raya IdulFitriatauLebaranlebihmempersiapkan diri dalam memenuhi kebutuhannya. Dengan kepastian pembayaran THR lebih cepat maka masyarakat bisa mengalokasikan uangnya untuk keperluan, seperti pembelian tiket mudik maupun untuk keperluan di kampung halaman. “Biasanya beli tiket angkutan lebih awal harganya akan lebih murah, dibanding pembelian mendekati Lebaran,” ucap

Hanif. Dia mengatakan, permasalahan THR setiap tahun menjadi sorotan publik. Selain pembayaranyangterlambatataumendekati hari H-Lebaran, perusahaan seringkali terang-terangan mengurangi atau memperkecil persentasi tunjangan bahkan menangguhkanpembayaranTHR.Menurut Hanif, ini yang membuat para tenaga kerja merasakan ketidakpastian soal THR yang akan diterimanya. Untuk itu pihaknya mencoba memfasilitasi dan mencarikan solusi bagi perusahaan-perusahaan yang terbukti tidak mampu membayarkan THR tersebut.(kms/rdl)

Isu Rini-Andi Bakal Digeser, PDIP Siapkan Pramono-Basarah Masinton: Baru Info Seliweran, Belum Terkonfirmasi JAKARTA (BM) - Isu reshuffle menteri di Kabinet Kerja semakin santer terdengar. Kabarnya, reposisi akan dilakukan setelah lebaran. Nama-nama menteri yang akan direposisi pun mulai beredar, termasuk nama-nama baru yang akan masuk ke dalam Kabinet Kerja Jokowi-Jusuf Kalla. Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu mengatakan mendengar kabar Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini

Soemarno dan Menteri Sekretaris Kabinet (Menseskab) Andi Widjajanto akan direposisi. Kendati demikian, menurutnya hal tersebut belum terkonfirmasi. “Dengar info yang berseliweran. Memang, Rini dan Andi dianggap kinerjanya buruk dan tidak menopang program nawacita Presiden,” kata Masinton saat dihubungi, Jumat (26/6). AnggotaKomisiIIIDPRinimenyorotikinerjaRiniyangdinilainya gagal. Misalnya saat penyuntikan Penyertaan Modal Negara ke se-

jumlah BUMN, namun ternyata tidakmampumengangkatBUMN menjadibagus.Diapunmenilaihal tersebut menyebabkan konflik kepentingan. Sementara untuk kinerja Andi yang dinilai buruk adalah Surat Keputusan Presiden tentang tunjangan uang muka mobil bagi pejabat negara. Jokowi saat itu mengaku tak membaca Keppres yang ditandatanganinya. Kesalahan lain Andi, menurut Masinton, adalah saat menya-

takan pidato Jokowi dalam Konferensi Asia Afrika (KAA) adalah karyanya bersama beberapa anggota tim pembuat pidato yang lain. “Pidato adalah buah pikiran presiden,” ucap Masinton. Kendati demikian, Masinton mengembalikan sepenuhnya kewenangan reposisi menteri di Kabinet Kerja kepada Presiden Jokowi. Jika Rini dan Andi direposisi, Pasaribu mengatakan ada dua nama politikus senior PDIP yang akanmasukkedalamjajaranKabinet

Kerja. Keduanya yakni Pramono AnungdanWakilSekretarisJenderal PDIP Ahmad Basarah. “Namanama yang muncul itu memang kompeten,”ujarnya. Mengenai posisi di kabinet, Anggota Komisi III DPR ini menilai Basarah berkompeten untuk menggantikan Andi sebagai Menseskab. Penilaian itu disampaikannya karena Basarah dapat mempermulus komunikasi pemerintahan dengan semua partai politik. Selain menjadi Wasekjen,

Basarah saat ini juga dipercaya menjadi Ketua Bidang Pemerintahan PDIP. Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, posisi tersebut dipercayakan kepada Basarah karena Basarah dapat membantu menjaga hubungan ‘istana’ dengan para partai pendukung pemerintahan. Sementara untuk Pramono, Masinton menilai politikus senior ini cocok untuk menggantikan Rini sebagai Menteri BUMN. Pengalaman Pramono sela-

ma menjadi pimpinan DPR membuatnya cocok untuk mengisi posisi tersebut. Namun, seklai lagi Masinton mengatakan, hal tersebut adalah informasi yang masih belum terkonfirmasi. Selain itu, dia juga mengatakan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang memiliki kewenangan dalam menentukan hal-hal strategis seperti siapakah kader PDIP yang nantinya akan diajukan, jika memang diminta masukan oleh Presiden Jokowi.(cnn/rdl)


METRO JATIM 3

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

ISTIMEWA

Kejar Waktu, Panja LHP Mulai Panggil Kepala SKPD

Achmad Heri

(Permendagri) Nomor 13/2010 tentang Pedoman Fungsi Pengawasan DPRD Terhadap Hasil Pemeriksaan BPK RI. “Dibentuknya Panja untuk mengawal dan mengevaluasi pemerintah daerah setelah audit BPK RI,” terangnya. Kodrat yang juga sekretaris Fraksi Partai Golkar DPRD Jatim, menambahkan sebanyak 16 anggota panja didorong menuntaskan tugas mereka hingga tujuh hari kerja. “Sejumlah evalusi nantinya akan disampaikan pada

SURABAYA (BM) – Kinerja Panitia Kerja (Panja) LHP BPK RI terkait penilaian Wajar Dengan Pengecualian (WDP) terhadap administrasi keuangan sejumlah SKPD terus dikebut. Panja yang hanya memiliki waktu tujuh hari menyelesaikan tugasnya, Jumat (26/6) kemarin melakukan rapat koordinasi dengan Sekda dan beberapa kepala SKPD. Kodrat Sunyoto, anggota Fraksi Partai Golkar mengatakan panja dibentuk berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri

pimpinan dewan melalui paripurna,” tandasnya. Sementara itu, dari hasil evaluasi tersebut terdapat 541 temuan yang dianggap bermasalah. Achmad Heri, salah satu anggota Panja menyampaiakan pemanggilan SKPD dilakukan untuk evaluasi terkait LHP BPK. Panja menindaklanjuti rekomendasi yang dikeluarkan BPK ke SKPD untuk mengetahui apakah itu kesalahan sistem administrasi, atau bentuk laporan pertangungjawabannya yang tidak sesuai

dengan prosedur yang ada. “LHP keuangan Pemprov Jatim 2014 di semester dua 2014 terdapat 541 temuan dengan 955 rekomendasi yang totalnya senilai Rp 203,76 miliar. Dari rekomendasi itu sebesar 80,21 persen atau senilai Rp 133,35 miliar telah ditindaklanjuti. 15,28 persen atau senilai Rp 60,87 miliar belum sesuai rekomendasi, sebesar 4,05 persen atau senilai Rp 9,83 miliar belum ditindaklanjuti,” ujarnya Politisi dari Fraksi Nasdem ini menambahkan saat ini Panja

dalam proses evaluasi untuk mengetahui apakah rekomendasi yang dikeluarkan BPK hanya ada di 10 SKPD yang mendapatkan catatan khusus dari BPK atau ada dari luar 10 SKPD tersebut. Sebagaimana diketahui 10 SKPD yang mendapat catatan dari BPK yakni Bapedda, Biro SDA, Disperindag, Biro Administrasi Pembangunan, Biro Kesmas, Dinas Koperasi dan UMKM, Balitbang Jatim, Bapemas, Dinas Pertanian serta Badan Keuangan dan Aset Daerah.(vic/rdl)

Gubernur Garansi Netralitas Pj di Pilkada yang tidak lama lagi berakhir masa jabatannya, terutama para calon petahana yang diprediksi maju lagi sebagai calon orang nomor satu di daerahnya. Menurut gubernur yang akrab disapa Pakde Karwo itu, komunikasi yang dilakukan masih dibilang wajar karena hanya titip untuk menempatkan orang yang baik dan bisa menjaga kenetralitasannya. “Pak Gubernur, tolong carikan yang baik ya Pak. Terus saya jawab, saya jamin semua baikbaik. Komunikasinya juga tidak menyebut nama kok, artinya tidak ada titipan apapun. Saya jamin pokoknya,” cerita pria

berkumis tebal itu. Saat ini, lanjutnya, sudah ada 19 nama pejabat eselon II Pemprov Jatim yang siap ditempatkan di semua daerah penyelenggara Pilkada. Para pejabat ini dipilih setelah melalui berbagai proses seleksi ketat, salah satunya tes assessment. Pakde Karwo menegaskan bahwa ke-19 penjabat yang nantinya duduk di kursi pemerintahan untuk sementara waktu itu dijamin mampu menguasai pemerintahan dan keuangan. “Ukuran utamanya dua itu dan menjadi pertimbangan paling mendasar, yakni mengerti keuangan dan pemerintahan.

Soekarwo

2015), Kabupaten Jember (11-82015), Kabupaten Ponorogo (128-2015), Kabupaten Lamongan danKabupatenKediri(19-8-2015). Bulan berikutnya ada tiga

Waspada, 10 Daerah di Jatim Rawan Longsor SURABAYA (BM) - Selain 13 titik kemacetan di Jatim yang perlu diwaspadai pemudik lebaran 2015, Dinas PU Bina Marga Jatim juga memberikan peringatan agar pemudik waspada jika melalui 10 daerah yang rawan

longsor di Jatim. Yakni Kabupaten Situbondo, Probolinggo, Malang, Mojokerto, Bojonegoro, Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Sampang dan Pamekasan. “10 daerah rawan longsor itu masuk di jalur pemeliharaan

provinsi. Namun kalau digabung dengan pemeliharaan nasional jumlahnya bertambah jadi 13 daerah. Karena itu pemudik harus berhati-hati,” ujar Kepala Dinas Bina Marga Jatim, Dachlan saat dikonfirmasi, Jumat (26/6).

Sementara untuk kondisi jalan, lanjut Dachlan, diupayakan H-10 lebaran perbaikan jalan sudah selesai, sehingga arus mudk dan balik lebaran menjadi layak dilalui. “Hampir 100 persen jalan di Jatim bisa dilalui. Kalaupun

BM/ANTARA

PEMERIKSAAN SENPI Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Arnapi memeriksa senjata api (senpi) jenis revolver milik anggotanya di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jumat (26/6). Pemeriksaan senpi anggota Polres Pelabuhan Tanjung Perak serta jajaran tersebut guna mengetahui kelayakan senpi yang dipegang anggota serta mengantisipasi upaya penyalahgunaannya.

masih ada perbaikan, H-10 lebaran sudah bisa dilalui,” cetus mantan Kabiro Administrasi Pembangunan Jatim tersebut. Sementara anggota Komisi D DPRD Jatim, Samwil mengaku khawatir, khususnya di jalur Pantura yang ada di Gresik, karena ada dua jembatan di wilayah Manyar Gresik yang diperbaiki jelang ramadhan, sehingga dikhawatirkan mengganggu arus mudik dan balik Lebaran. “Harus ada jaminan kedua jembatan tersebut sudah bisa digunakan untuk arus mudik Lebaran,” pinta politikus asal Partai Demokrat itu. Dia juga berharap Dinas PU Bina Marga kabupaten/kota di Jatim yang memiliki jalur rawan longsor supaya menyediakan alat berat jika sewaktu-waktu terjadi longsor agar bisa mendapat penanganan cepat dan tidak menggangguarusmudikdanbalik lebaran.“Walaupunsaatinibukan musim penghujan, tapi kesiapan siagaan alat berat itu mutlak diperlukan,” pinta Samwil. Pria asal Bawean Gresik itu meminta Dishub dan LLAJ Jatim yang menyelenggarakan mudik gratis, khususnya untuk angkutan kapal supaya memperhatikan faktor keselamatan. “Jangan sampai jumlah penumpang melebihi jumlah peralatan safety seperti pelampung dan skoci yang tersedia. Sebab itu bisa membahayakan penumpang,” pungkas Samwil. (vic/rdl)

Rajin Konsumsi Susu, Cara Mudah Tangkal Epilepsi

Rawan Serang Anak-anak, RSUD dr Soetomo Tangani 750 Kasus FAIZAL ABDILLAH – SURABAYA MENGKONSUMSI susu secara rutin dan teratur, selain menjadikan tubuh sehat dan mempercepat pertumbuhan tulang, ternyata juga mampu mencegah anak dari penyakit epilepsi atau ayan. Banyak orang tua yang tidak tahu penyebab dan bagaimana cara mencegah penyakit epilepsi. Padahal caranya mudah yakni dengan menjaga kesehatan tubuh anak agar tetap sehat sehingga daya tahan tubuhnya meningkat.

“Dengan mengkonsumsi susu secara rutin akan menjadikan anak lebih sehat dan terhindar dari penyakit epilepsi,” kata Dokter Spesialis Bedah Saraf Anak RSUD dr Soetomo, dr Wihasto Suryaningtyas SpBS. Kandungan kalsium, elektrolit alami pada susu yang sangat diperlukan tubuh untuk mempertahankan fungsi otot agar tetap normal, serta berpengaruh pada saraf dan sirkulasi darah. Epilepsipalingseringterjadipada anak-anak dan manula. Hanya

sebagian kecil kasus epilepsi yang diketahui jelas penyebabnya. Beberapapenyebabutamaepilepsi meliputi, kurang atau rendahnya oksigen saat dilahirkan. Kepala mengalami cedera dalam proses kelahiran,kepalacederasaatanakanakataudewasa. Selain itu tumor otak kondisi genetik yang mengakibatkan cedera otak, seperti tuberous sclerosis infeksi seperti meningitis atau ensefalitis stroke atau jenis lain dari kerusakan otak kadar abnormal zat-zat dalam tubuh seperti natrium atau gula darah. “Sekitar 70 persen dari semua kasus epilepsi pada orang dewasa dan anak-anak, penyebabnya tidak pernah dapat ditemukan,” katanya. Sementara efek paling buruk

dariepilepsiadalahgangguantumbuhkembangdanefekpsikososial. Sehingga anak menjadi malu dan dapatmenarikdiridarilingkungan danpergaulansosialkarenasering diolok-olok temanya.

“Sebagian besar epilepsi terjadi pada masa anak-anak. RSUD Soetomo, hingga saat ini menangani operasi bedah saraf anak sekitar 600 sampai 750 kasus,” terangnya. (*)

ISTIMEWA

Menjalani pola makan empat sehat lima sempurna memang sangat penting, khususnya susu. Susu sebagai pelengkap makanan memiliki peran penting bagi kesehatan.

CEGAH EPILEPSI: Anak-anak butuh rajin mengkonsumsi susu untuk mencegah epilepsi.

sampai November, dimulai dari Kabupaten Trenggalek (4-102015), Kota Pasuruan dan Kabupaten Mojokerto (18-102015), Kabupaten Sumenep (1910-2015), Kabupaten Banyuwangi (21-10-2015), Kabupaten Malang (26-10-2015), serta Kabupaten Sidoarjo (1-11 2015). Selanjutnya, tiga daerah masa akhir jabatannya berakhir pada 2016, yakni Kabupaten Blitar (31-1-2016), Kabupaten Pacitan (21-2-2016) dan Kabupaten Tuban (20-6-2016). Ketiga daerah tersebut diikutkan Pilkada serentak 9 Desember 2015 karena masa akhir jabatannyabelummelewatienam bulan pertama, sebagaimana diatur oleh KPU RI.(zal/rdl)

Saya menggaransi netralitas berpolitik para penjabat sementara. Ukuran utamanya dua itu dan menjadi pertimbangan paling mendasar, yakni mengerti keuangan dan pemerintahan.” - SOEKARWO Gubernur Jatim daerah, yakni Kabupeten Situbondo (6-9-2015), Kabupaten Gresik (27-9-2015) serta Kota Surabaya (28-9-2015). Kemudian pada Oktober

Perbaikan jalan

Daendels Dideadline H-10 Idul Fitri SURABAYA (BM) Komisi D DPRD Provinsi Jatim memberi deadline kepada pemerintah pusat untuk menyelesaikan perbaikan jalan Dandels pada H-10 sebelum hari raya Idul Fitri. Hal itu untuk mengantisipasi padatnya kendaraan di jalur pantura. Pernyataan itu disampaikan anggota Komisi D DPRD Jatim, Makin Abbas. Politisi PKB tersebut mengungkapkan jalan Daendels yang merupaMakin Abbas kan jalan nasional harus bisa menjadi jalan alternatif untuk mengurai kepadatan arus mudik yang selama ini menumpuk di jalur pantura. Karena itu, perbaikan di jalan itu harus selesai paling tidak 10 hari sebelum hari raya sehingga bisa digunakan untuk jalur mudik. “Kami memberi deadline H-10 perbaikan jalan Daendels sudah bisa selesai. Ini penting agar bisa menjadi jalur alternatif pemudik,” tandas anggota dewan asal Lamongan itu, Jumat (26/6). Makin menuturkan, bila jalan Daendels bisa siap pada H10 maka pemudik dari Semarang yang menuju Surabaya bisa melalui jalan Daendels, yang berada di utara kota Lamongan. Selama ini, katanya, kemacetan di Kota Lamongan terutama terjadi di Jalan Raya Lamongan-Surabaya. Di jalan dengan lebar sekitar 12 meter itu, terdapat sejumlah titik penyebab kemacetan. (vic/rdl) ISTIMEWA

SURABAYA (BM) - Gubernur Jawa Timur, Soekarwo menjamin netralitas 19 penjabat (Pj) kepala daerah jelang pelaksanaan Pilkada serentak, Desember mendatang. Para Pj ini nantinya duduk sebagai pengganti bupati/walikota yang memasuki masa akhir jabatan hingga pelantikan periode baru. Hal ini ditegaskan untuk menepis anggapan negatif terkait netralitas kepemimpinan Pj. “Saya menggaransi netralitas berpolitik para penjabat sementara,” ujarnya kepada wartawan di Surabaya, Jumat (26/6). Dirinya mengakui kerap berkomunikasi dengan 19 kepala daerah

Tentang penjabat yang harus berasal dari daerah itu tidak benar, karena kita itu Indonesia Raya,” katanya. Sementara itu dari 19 daerah yang menggelar Pilkada serentak, penjabat yang akan duduk pertama kali adalah di Kabupaten Ngawi, yang sesuai catatan Komisi Pemilihan Umum (KPU), masa jabatannya berakhir pada 27 Juli 2015. “Namanya masih rahasia dan tunggu saja sampai waktunya. Pelantikan nantinya dilakukan di Gedung Negara Grahadi sesuai jadwalsehinggatidakbersamaan,” ucapeksSekdaprovJatimtersebut. Setelah Ngawi, 18 daerah lainnya akan menyusul, yakni Kota Blitar (akhir masa jabatan 3-8-

BM/DOK

19 Nama Calon Masih Dirahasiakan

PROBLEM THR

Buruh Desak Pemerintah Lebih Tegas SURABAYA (BM) - Banyaknya permasalahan terkait Tunjangan Hari Raya (THR) yang tidak dibayarkan oleh sejumlah perusahaan nakal menjadi perhatian serius para pekerja. Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) mendesak pemerintah untuk lebih tegas termelakukan pengawasan pemberian THR. Padahal, sesuai peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Permenakertrans) bernomor Per.04/MEN/ 1994, THR harus dibayarkan bagi seluruh pekerja baik itu karyawan tetap, karyawan kontrak, outsourcing, pekerja lepas, maupun pekerja borongan. “Pembantu rumah tangga juga harus mendapatkan THR,” ujar Sekretaris Posko THR bentukan Federasi Serikat Pekerja Metal (FSPMI) Surabaya, Nuruddin Hidayat. THR, sesuai Permenakertrans tersebut juga harus dibayarkan bagi pekerja yang minimal telah memiliki masa kerja tiga bulan. Besaran THR harus diberikan minimal satu kali gaji untuk pekerja yang telah memiliki masa kerja diatas 12 bulan. Sedangkan bagi pekerja yang masa kerjanya kurang dari 12 bulan, namun telah lebih dari tiga bulan bekerja, maka penghitungan THR akan dilakukan dengan cara masa kerja dibagi 12 dan dikalikan satu kali gaji. Sayangnya, selama ini masih banyak perusahaan yang ingkar dan memberikan THR bagi buruh dengan usia kerja di bawah 12 bulan dengan membayarnya berupa bingkisan. “Padahal THR itu haruslah uang tunai, bukan bingkisan,” ujar Nuruddin. (zal/rdl)


04 TIMUR RAYA

BERITA METRO www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

SITUBONDO I BONDOWOSO I LUMAJANG I JEMBER I BANYUWANGI

Tiga PSK di Warung Remang-remang, Terjaring Razia

Jadi Pengedar Pil Koplo, Guru Honorer Ditangkap

FOTO : BM/EDO FIRMAN

SITUBONDO (BM) - Di bulan Ramadan masih saja ada pekerja seks komersial (PSK) yang masih beroperasi. Apalagi, selama ini eks lokalisasi dijaga ketat anggota tim gabungan Koordinator Pelaksana Ketertiban Kabupaten (Kopeltibkab) Situbondo. Namun beberapa PSK masih nekat beroperasi hingga petugas berhasil menjaring tiga perempuan penjaja kenikmatan di warung remang-remang Desa Kotakan Kecamatan Situbondo. Ketiga PSK yang tertangkap tersebut berasal dari Kabupaten Bondowoso dan Jember. Selanjutnya, ketiga PSK itu dibawa ke kantor Satpol PP untuk dilakukan pembinaan. ”PSK yang dijaring sudah kita pulangkan,” ujar Sutikno Kasi Penyidikan dan Penindakan Satpol PP, Jumat (26/6). Terjaringnya PSK yang nekat beroperasi ini, menandakan lemahnya pengawasan petugas Trantib Satpol PP. Karena pengawasan dan penjagaan hanya dipusatkan di dua eks lokasasi masing-masing di Gunung Sampan Desa Kotakan Kecamatan Situbondo dan Bandengan Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan. (edo/edi/nov)

lintas kota

MOKONG: Tiga PSK yang terjaring petugas Satpol PP Kabupaten Sitobondo karena nekat menjajakan diri di warung remang-remang Desa Kotakan.

Antisipasi Kemacetan Pasar Tumpah, Dishub Cari Jalur Alternatif

Diduga Terlibat Korupsi ADD dan Aset Desa

Kades Kalisat Dijebloskan Lapas, Dijerat Pasal Pemberantasan Tipikor

LUMAJANG (BM) - Dinas Perhubungan Lumajang dalam persiapan mudik lebaran mulai mencari jalur alternatif bila ada kemacetan yang disebabkan pasar tumpah Ranuyoso. Kemacetan yang disebabkan 2 pasar tumpah di Desa Wates Wetan dan Ranuyoso Kecamatan Ranuyoso bisa mencapai 5 kilometer. “Kami mulai antisipasi hari ini dengan mencari jalur alternatif masuk dan keluar Lumajang,” kata Kasdishub Lumajang Rochani, Jumat (26/6). Menurut dia, kemacetan yang disebabkan 2 pasar tumpah Ranuyoso memang sering terjadi saat arus mudik dan balik. Sehingga langkah yang dilakukan dishub bersama dinas pekerjaan umum memperbaiki jalan antar Desa Wates Wetan Wonoayu. ”Itulah salah satu langkah yang kita tempuh dan pemasangan rambu juga mempermudah pemudik nantinya, ” terangnya. Kemacetan yang disebabkan oleh 2 pasar tumpah pada pagi hari, lantaran banyak warga melakukan transaksi jual beli di pinggir jalan. Selain itu, lalu lalang masyarakat di badan jalan Lumajang-Probolinggo jadi biang kemacetan. ”Jadi laju kendaraan melambat kalau masyarakat tumplek blek di jalanan,” paparnya. Untuk mengatasi kemacetan di keluar masuk Lumajang arah Surabaya, Dishub akan melakukan koordinasi dengan Satlantas dan Dinas Pasar selaku pengelola 2 pasar desa itu. ”Rekayasa seperti apa kita akan bahas bersama kepolisian,” pungkas Rochani. (fit/edi/nov)

INLINE STORY l Kepala Desa (Kades) Kalisat Kecamatan Kalisat Lukman Hidayat, tak bisa berkelit atas kasus dugaan korupsi pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dan Aset Desa 2013 - 2014. Agar bersangkutan tidak menghilangkan barang bukti dan untuk memudahkan proses hukum Kades tersebut ditahan di lapas kejaksaan l Lukman disangka telah melakukan dugaan tindak korupsi dalam empat kasus yaitu menyelewengkan pengelolaan ADD, pengelolaan dana bagi hasil pasar desa, penyelewengan dana tunjangan RT serta pengelolaan aset desa. ILUSTRSI

JEMBER (BM) - Kepala Desa (Kades) Kalisat Kecamatan Kalisat Lukman Hidayat, Kamis (25/6) sore dijebloskan ke Lembaga Pemasyarakatan Jember karena kasus dugaan korupsi pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dan Aset Desa 2013 - 2014. ”Tersangka ditahan agar yang bersangkutan tidak menghilangkan barang bukti dan untuk memudahkan proses hukum,” ujar Kepala Seksi Pidana Khusus Kejari Jember M Hambaliyanto, Jumat (26/6). Lukman disangka telah melakukan dugaan tindak korupsi dalam empat kasus yaitu menyelewengkan pengelolaan ADD, pengelolaan dana bagi hasil pasar desa, penyelewengan dana tunjangan RT serta pengelolaan aset desa.

Jaksa menjerat Lukman dengan Pasal 2 dan Pasal 3 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi yang diperbarui No 20 Tahun 2001. Sementara itu, kuasa hukum Lukman M Nuril membantah kliennya menyelewengkan ADD. Menurutnya ADD itu sudah dilaksanakan dan dikelola sesuai perencanaan.

”Aset desa yang katanya juga dijual, seperti ambulans juga tidak benar,” imbuhnya. Dalam penahanan Kades Lukman menjadi kasus kedua di Jember. Sebelumnya, Kades Mumbulsari Suwoto juga ditahan karena terjerat kasus korupsi. Ada juga sekretaris desa aktif yang menjadi

l Jaksa menjerat Lukman dengan Pasal 2 dan Pasal 3 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi yang diperbarui No 20 Tahun 2001. Sementara itu, kuasa hukum Lukman M Nuril membantah kliennya menyelewengkan ADD. Menurutnya ADD itu sudah dilaksanakan dan dikelola sesuai perencanaan.

tersangka pungutan liar. Terkait hal ini, Sekretaris Kabupaten Jember Sugiarto mengatakan pemkab kini akan melatih dan mendampingi para perangkat desa dalam pengelolaan ADD. ”Mengin-

gat tahun ini kucuran dana ke desa makin besar karenanya kami akan mendampingi bagaimana mengelola keuangan sesuai administrasi dan tata kelola keuangan yang benar,” ujar Sugiarto. (aru/edi/nov)

Ketua DPC Demokrat Tak Akui Korupsi Dana Banpol

jelas kepemilikannya dan nantinya bisa membantu pembangunan Lumajang di sektor retribusinya. ”Tower seluler memang belum ada perdanya ini harus ditertibkan,” paparnya. Dari data yang ditemukan DPRD ada sekitar 181 Tower Bodong yang dalam pendiriannya tidak memiliki ijin lengkap. Bahkan, tower bodong didirikan demi kepentingan oknum pejabat dalam meraup untung dari

biaya perizinan. ”Ya, ini juga kita lakukan penyelidikan samoai bisa izin mudah dikeluarkan sedangkan perda dan perbupnya belum ada,” jelas As’at. Kini pihak Kantor Pelayanan Terpadu dan Satpol PP terus mendata dengan pengecekan kepemilikan tower yang berdiri. ”Ini masih dalam pendataan dan pengecekan, kita tunggu saja,” pungkasnya. (uul/nov)

ISTIMEWA

Bupati As’at Kesulitan Lacak Pemilik Tower Bodong LUMAJANG (BM) - Bupati Lumajang As’at Malik terus melacak pemilik tower bodong yang ditemukan anggota DPRD Lumajang dengan meminta pejabatnya untuk menelusuri. Hal itu, setelah tower yang tidak diketahui siapa pemiliknya harus segera ditertibkan. ”Masalah tower, kita kebingungan siapa pemilknya,” kata As’at Malik, Jumat (26/6). Lanjut dia, penertiban terhadap tower bodong untuk lebih

Bupati Lumajang As’at Malik

JEMBER (BM)- Bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah bagi umat muslim. Dalam bulan tersebut selain dimanfaatkan meningkatkan ibadah juga tetap berusaha meningkatkan ekonomi bagi keluarga dan untuk menambah penghasilan. Tak terkecuali, selama Ramadan banyak peluang bisnis kecil-kecilan yang bisa dimanfatkan untuk menambah pemasukan keluarganya. Salah satunya dengan menjual jajanan dan makanan untuk berbuka puasa. Seperti yang terlihat Kampung Bazar Ramadan yang ada di lingkungan Krajan Kelurahan Kaliwates jalan Gajah Mada tepatnya di RW 2. Ketua Panitia Zainal Arifin kepada wartawan saat di konfirmasi maksud diadakan Kampung Bazar Ramadan mengatakan untuk mempererat tali silahturahmi antara warga Krajan Kelurahan Kaliwates RW 2. “Selain itu untuk membantu warga untuk menambah pemasukan persiapan lebaran,“ katanya. Sementara dalam bazar itu sekitar 15 pedagang yang merupakan warga setempat berjualan yang dibuka mulai pukul 16.00

FOTO:BM/AHMAD RULLAH

Tingkatkan Ekonomi Warga dengan Menggelar Kampung Bazar

PERWAKILAN

SITUBONDO (BM) - Nasib sial menimpa Yudi Surya Utama, seorang guru honorer yang dibekuk anggota Reskoba Polres Situbondo gara-gara jadi pengedar pil koplo. Pria berusia 27 tahun warga Dusun Lebaksari Desa/Kecamatan Prajekan Bondowoso itu ditangkap di pangkalan ojek pertigaan jalan tembus Desa Kotakan, Kecamatan Situbondo. Dari tangannya polisi menyita pil koplo 92 butir butir pil trihexphenudyl, 14 butir pil dextro, uang sebesar Rp 200 ribu serta HP dan sepeda motor. Sebelumnya, polisi mengeberek sebuah toko di Desa Bantal Kecamatan Asembagus. Dari dalam toko milik Andi Suhartono (32), polisi menyita 40 pil KB ukuran besar, 19 KB ukuran kecil, 90 butir dexahersane deksametason, 10 butir lamdexon, 180 butir molocort, 20 butir kemoren dan 385 butir phenylbutason serta 347 butir prednisone. Kasubbag Humas Polres Situbondo, Ipda Nanang Priambodo membenarkan penangkapan dan penggeberekan toko yang diduga menjual obat keras tanpa ada izinnya. Akibat kepemilikan tersebut, tersangka akan dijerat dengan pasal 106 ayat 1 Jo Pasal 197 Sub Pasal 88 ayat 2 Jo Pasal 196 Undang-Undang nomor 36 tahun tentang kesehatan. ”Tersangka sudah dimasukkan ke sel usai menjalani pemeriksaan,” ujar Nanang Priambodo. (kim/edi/nov)

BERKAH: Kampung Bazar Ramadan di lingkungan Krajan Kelurahan Kaliwates jalan Gajah Mada tepatnya di RW 2 yang digelar untuk menambah penghasilan warga.

hingga menjelang berbuka puasa setiap hari selama seminggu. Untuk harga

makanan di bazar sangat terjangkau mulai harga Rp 2 ribu hingga Rp 5 ribu, satu porsi

atau satu bungkusnya. Salah seorang penjual makanan Bu Siti mengaku senang dengan dibukanya Kampung Bazar Ramadhan di lingkunganya. “Ya seneng sekali mas, bisa jualan makanan persiapan buka puasa. Lumayan untuk nambah persiapan lebaran anak,” jawabnya tersenyum. Seorang pembeli warga Mangli saat ditemui di sela-sela belanjanya untuk lauk dan jajanan berbuka mengatakan apa yang digelar lewat Kampung Bazar adalah hal positif. “Saya baru lewat di sini mau pulang ke Mangli dari rumah kerabat di kota. Penasaran ada rame-rame ternyata ada bazar ramadan sekalian saya beli untuk bekal buka nanti di rumah bersama keluarga,” kata Sudar. Rata-rata penjual setiap harinya mengantongi keuntungan antara Rp 70 ribu hingga Rp 100 ribu. Wajar jika banyak yang berkeinginan agar acara seperti ini waktunya diperpanjang dan diadakan setiap tahunnya. (aru/edi/nov)

SITUBONDO (BM) - Saat tiba di Kantor Kejaksaan Negeri Situbondo sekitar pukul 14.30, Sunardi mengaku dirinya tak bersalah. Ketua DPC Partai Demokrat itu menyatakan dirinya tidak pernah mengkorupsi dana bantuan parpol (banpol) sebagaimana dituduhkan kepada dirinya. Meski tak terlalu lama wawancara dengan wartawan, Sunardi kembali menegaskan dirinya tak bersalah. Dengan bersemangat Sunardi yang didampingi sejumlah keluarga dekatnya menyebut hakkul yakin dirinya tidak pernah korupsi. Seperti diberitakan sebelumnya. Polisi menetapkan Sunardi menjadi tersangka dugaan korupsi bantuan dana Partai politik sekitar September 2014 lalu. Dari Rp 113 juta bantuan dana partai polisi tahun 2012 yang diterima Partai Demokrat, polisi menemukan Rp 70 juta lebih penggunaannya tidak bisa dipertanggungjawabkan, sebagaimana hasil audit BPKP RI Perwakilan Jawa Timur. Sejak ditetapkan menjadi tersangka, Sunardi sempat melakukan berbagai perlawanan. Sekitar pertengahan Oktober 2014 lalu, Sunardi menggugat polres secara perdata ke Pengadilan Negeri Situbondo. Namun gugatan akhirnya dicabut. Tak sampai disitu, beberapa waktu lalu Sunardi melakukan gugatan praperadilan, meminta polisi mengeluarkan SP3 atas kasus yang menjeratnya. Namun upaya Sunardi kali ini juga kandas, setelah majelis hakim menolak seluruh materi gugatannya. (edo/edi/nov)

Situbondo: Edy Sudibyo (koord), Edo Firman, Abdul Hakim, Sudarsono; Bondowoso: Djoko Susilo, Sodiq, Budi; Jember: Ahmad Rullah; Lumajang: Sentono Priambodo, Ulum Subektian, Fitroh; Banyuwangi: Gatot Imawan Herusustyo, Sumawi. Manajer Iklan/Langganan: 081 249 455 05


MALANG RAYA 05

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

KABUPATEN MALANG l KOTA MALANG l KOTA BATU

Papi Ciko Tawarkan Anak Buah via BBM

LINTAS KOTA

Polisi Bongkar Prostitusi Premium, Sekali Kencan Rp 30 Juta MALANG (BM) – Larangan dan konsekuensi hukum untuk pelaku prostitusi di bulan Ramadan, ternyata tidak diindahkan Amurul Mukminin alias Papi Ciko (29). Mengandalkan jaringan, warga Dusun Sumber Ayu, Desa Pamotan Kecamatan dampit, Kabupaten Malang ini nekat menawarkan anak buahnya untuk kebutuhan lelaki hidung belang di Kota Malang. Berapa tarifnya? Ini yang membuattimdariPolrestaMalanggelenggeleng kepala. Untuk satu kali kencan,setiappelangganadayangharus menebus dengan tarif Rp 30 juta. Fenomena ini mengingatkan pada kasusprostitusiyangmelibatkanartis Indonesia yang terbongkar beberapa waktu lalu. Cara menebar syahwat yang dilakukan Papi Ciko juga relatif sama.Yakni dengan manfaatkan kecanggihan tekonologi telekomunikasi. Dia menyiarkan pesan singkat(broadcast)melaluiBlackberry Messenger (BBM), lengkap den-

INLINE story Kekhawatiran prostitusi ilegal akan marak pasca penutupan lokalisasi, mendapat pembenaran dengan tertangkapnya Papi Ciko yang punya koleksi PSK belia dengan harga premium. Meski ditawarkan sampai seharga Rp 30 juta sekali kencan, banyak juga yang mencari layanan sesaat tersebut. Bulan Ramadan bahkan tidak diindahkan Papi Ciko untuk terus bergelut dengan bisnis itu.

gan tarif dan foto anak buahnya. Pelanggannya yang rata-rata dari warga kelas atas, tentu tak keberatan dengan tarif sebesar itu. Namun tetap saja apa yang dilakukan Papi Ciko melanggar undang-undang. Apalagianakbuahnyayangditawarkan rata-rata berusia belia, antara

KETANGKAP BASAH: Anak buah Papi Ciko (kiri) ketika digerebek petugas di sebuah kamar hotel di kawasan Belimbing.

19-20 tahun. Beruntung sepak terjangnya berhasil dicium petugas dan digerebek ketika tengah mengantarkan 2 PSK ke pelanggannya di salah satu hotel di kawasan Blim-

bing, Rabu (25/6) malam. Skenario penangkapan pun disusun dan berhasil menangkap basahYV(19),asalDusunTumpangrejo, Desa Kebobang, Kecamatan

Wonosari dan OA (20), asal Jl Welirang, Kecamatan Kepanjen, keduanya kos di Jl Jaksa Agung Suprapto Dalam, Kecamatan Klojen, Kota Malang, saat sudah melepas baju. Keduanya kemudian diminta untuk memanggil dan menunjukkan lokasi Papi Ciko yang menunggu di lokasi terpisah. “Setelah mendapat informasi akurat, tersangka kemudian berhasil ditangkap di Jalan Merbabu Kota Malang,”Terang Kasat Reskrim Polresta Malang AKP Adam Purbantoro SH kemarin. “Tersangka saat ini masih kami proses di mapolresta. SedangkanYV dan OA dijadikan saksi. Beberapa barang bukti juga kami amankan dari kamar hotel dan tangan tersangka,” tambahnya. Polisi menjerat Papi Ciko dengan Pasal 506 KUHP. Keterangan awal, bisnis haram ini dilakoni Papi Ciko setahun terakhir memanfaatkan banyaknya lokalisasi yang ditutup di Malang Raya. (lil/epe)

Pilbup Malang 2015

Kecewa, Zulham Mundur dari Pencalonan Gerindra MALANG (BM) - Bakal calon bupati (bacabup) Malang, Zulham Mubarok, resmi menarik diri dari bursa memperebutkan rekomendasi Partai Gerindra untuk bertarung dalam Pemilihan Bupati (Pilbup), 9 Desember 2015. Mantan wartawan koran

harian ini datang langsung ke Kantor DPC Gerindra dan mengembalikan formulir pendaftaran. Ditemui salah seorang petugas partai, Zulham membawa bunga dan satu kendi air sumber pitu sebagai bentuk kekecewaan-

SIMBOL: Zulham Mubarok menyerahkan kendi dan kembang kepada staf sekretariat Gerindra sebagai simbol kekecewaan yang membuatnya mundur dari pencalonan.

Kalah Gugatan dengan PT CGA

Legislator Sarankan Walikota Patuhi Putusan MALANG (BM) - Ketua DPRD Kota Malang Arif Wicaksono menyarankan Walikota H Mochammad Anton untuk mematuhi putusan Pengadilan Negeri (PN), atas gugatan perdata yang memenangkan PT Citra Gading Asritama (CGA). “Lebih baik pemkot menjalankan putusan PN dan segera membayarkan kekurangan biaya proyek gorong-gorong di kawasan Jalan Tidar dan Galunggung sebesar Rp 14,5 miliar kepada PT CGA selaku kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut,” katanya, Jumat (26/6). Menurut politisi PDIP itu, keputusan pengadilan harus dihormati. Itu keputusan serta merta, artinya Pemkot Malang harus segera membayar biaya proyek kepada rekanan meski saat ini masih dilakukan upaya banding. Dalam putusan sidang bernomor 247/PDTG/2014/PN-Malang yang diputus Senin (22/6), Pemkot Malang diwajibkan membayar kekurangan atas proyek pembangunan drainase dengan sistem jacking yang dikerjakan PT CGA tersebut senilai Rp 14,5 miliar. Ia mengakui secara pribadi ingin menganggarkan biaya pembayaran proyek itu pada perubahan anggaran keuangan (PAK) APBD 2015, sebab kalau tidak segera dibayarkan, ia khawatir ke depannya justru akan merepotkan Pemkot Malang, sebab bisa saja sewaktu-waktu ada perintah eksekusi dari penPERWAKILAN

gadilan sebagai dampak kasus gugatan tersebut. Selain itu, lanjutnya, Pemkot Malang bisa dianggap menghalang-halangi keputusan pengadilan. Sebab, lambat laun pasti ada perintah eksekusi dari pengadilan kalau putusan itu belum dijalankan (membayar proyek), bahkan imbasnya bisa ke walikota. “Kami akan diskusi dengan eksekutif pada saat pembahasan PAK APBD 2015 nanti, mudah-mudahan bisa dianggarkan dan eksekutif tidak keberatan, sehingga putusan pengadilan bisa dilaksanakan dan dipatuhi,” ujarnya. Menyinggung addendum perjanjian kerja sama proyek yang dikerjakan tahun 2013 itu, Arif mengatakan sudah empat kali perubahan kontrak kerja sama. Pada 2014, Pemkot Malang juga mengalokasikan anggaran sebesar Rp 16 miliar untuk pembangunan proyek gorong-gorong itu. “Hanya saja anggaran tersebut tetap tidak bisa dicairkan karena tidak ada tender lagi dan proyek pembangunan goronggorong itu bukan proyek multiyears,” tegasnya. SebelumnyaWalikota Malang Moch Anton bersikukuh tidak mau membayarkan anggaran proyek sebesar Rp 14,5 miliar dengan alasan kalau dibayarkan justru akan menyalahi ketentuan, apalagi Pemkot Malang juga mengajukan banding dan saat ini masih dalam proses. (at/epe)

nya. “Air dan bunga ini sebagai simbol matinya perjuangan Partai Gerindra Kabupaten Malang dan kedatangan saya ke sini untuk mengembalikan formulir yang dulu saya ambil,” ujarnya, Jumat (26/6) Zulham mengaku kecewa karena selama ini tidak pernah dihubungi partai untuk membahas masalah dukungan, sehingga dirinya memutuskan untuk mundur dan mengembalikan formulir yang dulu pernah diambilnya. Selain kecewa karena tidak ada komunikasi politik internal partai, Zulham juga menarik diri karena punya info valid jika Gerindra tetap akan mengusung incumbent, Rendra Kresna. Ia mengakui pada awal mendaftar, menilai Gerindra sangat bagus dalam mengusung perubahan. Selain PDIP, dulu Gerindra adalah poros yang bisa melawan incumbent. Menyinggung dukungannya setelah mundur dari pencalonannya, Zulham berencana mengalihkan dukungannya pada partai lain. Apalagi dia mengklaim punya basis dukungan dari petani dan kader GP Ansor Kabupaten Malang. “Ada salah satu bakal calon PDIP yang sudah berkomunikasi dengan saya soal dukungan ini. Bergabung dengan PDIP cu-

kup relevan sebagai poros perlawanan terhadap petahana, yang gagal melakukan pembangunan, oleh karena itu saya tidak mungkin mendukung incumbent, jadi satusatunya poros perlawanan adalah bergabung dengan PDIP,” tegasnya. Ia mengaku juga tidak menolak, jika nanti mendapat pinangan dari PDIP untuk gabung menggalang suara pada Pilkada. “Saya siap saja kalau nantinya ditawari sebagai wakil,” katanya. Sayang, pengunduran diri itu tanpa disaksikan pengurus DPC Gerindra. Mustati, staf sekretariat DPC Gerindra yang menerima Mubarok dan beberapa simpatisannya, tidak bisa memberikan komentar. Alasannya, karena bukan wewenangnya Rendra sendiri, ketika diwawancara terpisah mengaku telah bertemu Pembina Gerindra, Prabowo, serta Fadli Zon. Dari pertemuan tersebut politisi Golkar yang telah mengantongi rekom dari PKB dan Nasdem ini mengaku meyakinkan kedua petinggi Gerindra tersebut. “Saya katakan, bahwa kalau saya menang, saya berjanji akan ikut memperjuangkan Gerindra sebagai partai besar di Kabupaten Malang,” tandasnya. (lil/epe)

Api Ludeskan RM Wareg BATU (BM) - Rumah Makan Wareg di Jalan Kepuharjo, Karangploso dilalap si jago merah, Jumat (26/6). Akibat kebakaran itu, pemilik merugi ratusan juta. Apalagi nyaris tidak ada yang tersisa dari jilatan api. Kepala UPT PMK Batu, Santoso Wardoyo kebakaran itu diduga terjadi karena kompor yang lupa dimatikan. “Saat investigasi olah tempat kejadian perkara (TKP) ada indikasi seperti itu,” kata dia. PMK baru menerima informasi pukul 05.00 WIB. Pemadaman di lokasi baru dimulai satu jam setelah titik api muncul di rumah makan yang bangunannya didominasi kayu dan bambu tersebut . Selain membakar habis RMWareg, api juga menyambar lima ruko dan 6 sepeda motor. “Agar kasus ini tak terulang lagi harus waspada. Selain itu gunakan bahan bangunan yang tak mudah terbakar,” imbau Santoso. (gus)

Gubernur Jamin Stok Pangan Aman MALANG (BM) - Gubernur Soekarwo menjamin stok pangan dalam kondisi aman. Terutama selama Ramadan dan Idul Fitri bahkan sampai Natal, Desember 2015. Jaminan itu disampaikan Gubernur Jawa Timur Soekarwo kepada wartawan di Malang, Jumat (26/6). Makanya, dia minta masyarakat tidak panik soal stok pangan. Selain itu kondisi harga kebutuhan pokok selama ini dinilai masih wajar. Kenaikan harga daging ayam dan cabai rawit, lanjutnya, diperkirakan menurun dalam waktu dekat ini karena Pemprov Jatim sudah memberikansubsidiangkut.Dengandemikiandistribusi barang dari pabrik ke distributor bisa lancar dan cepat. Dengan stok pangan dalam kondisi aman ditunjang hargayangstabiltersebut,makadiharapkaninflasisesuai di lintasannya plus minus 4 persen selama 2015. Ketersediaanbahanpanganyangmelimpahitujugaterjadi diMalang.KepalaPerwakilanBankIndonesiaMalangDudi Herawadi mengatakan bahwa kondisi pasokan bahan pokokdidistributordanpasaranmasihmencukupiuntuk kebutuhan Ramadan dan Idul Fitri.(lil)

Pemprov Sediakan Tiket Gratis MALANG (BM) – Kabar gembira bagi pemudik yang menggunakan kereta api. Pemprov Jatim bekerja sama dengan PT KAI Daop 8, memberikan fasilitas tiket kereta gratis untuk warga yang melakukan mudik maupun balik lebaran. Angkutan kereta gratis ini disediakan mulai 13-16 Juli untuk arus mudik. Sedangkan untuk arus balik mulai 19-22 Juli. Kepala Stasiun Kota Malang Sukardono mengatakan, program ini untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang umumnya memilih kereta sebagai angkutan saat mudik maupun balik. “Untuk wilayah Malang sendiri kereta gratis yang disediakan adalah KA Penataran, dengan tujuan Malang-Blitar melalui Surabaya,” katanya, Jumat (26/6). “Sesuai dengan tabel yang kami terima, jadwal untuk KA Penataran jurusan Surabaya – Blitar (Via Malang) gratis untuk mudik disediakan selama 4 hari mulai 13-16 Juli. Jadwal KA tersebut mulai pukul, 04.35, 07.30, 11.25, dan 17.40. Sedangkan untuk KA Tumapel gratis pukul 20.00,” rinci Kardono. (lil)

Polresta Sita Ribuan Petasan MALANG (BM) – Polresta gelar operasi gabungan, Jumat (26/6). Operasi yang melibatkan puluhan petugas gabungan dari Sat Reskrim, Sat Sabhara, Sat Intel, Sat Lantas dan Sat Binmas tersebut, berhasil menyita ribuan batangpetasanjenissmoke.Razia tersebut digelar di sejumlah toko di seputar Pasar Besar Kota Malang. Dua kardus besar berisikan 1600batangmerconitudisitadari toko mainan anak “Hikmah Electro” jalan Wiromargo kawasan Pasar Besar. Polisi hanya menyita petasan

jenis smoke yang menimbulkan ledakan saat disulut. Sementara jenis yang lain dibiarkan dijajakan. Dua kardus itu berisi puluhan pak, masing-masing berisi sepuluh biji petasan. “Kami tidak tahu kalau jenis yang ini dilarang. Ya hanya berjualan saja, tidak tahu kalau yang smoke dilarang,” kata pemilik Toko Hikmah, Jumat (26/6). Petugas kemudian bergeser ke Toko Joyo tidak jauh dari lokasi pertama. Dari toko kedua ditemukan enam puluh pak masing-masing berisi sepuluh biji. Menurut pemiliknya,

mercon itu sisa tahun lalu belum laku terjual. Kabag Ops Polresta Malang, Sunardi Riyono mengatakan, razia dilakukan buat memberikan jaminan ketenangan dalam menjalankan puasa. Sebelumnya, lanjut dia, sudah sering dilakukan razia petasan, hanya saja saat Ramadan intensitasnya ditingkatkan. “Petasan jenis smoke yang tidak diizinkan untuk dijual, sementara barang-barang itu kita amankan. Kalau bisa meletus, tentu bisa membahayakan anak-anak,” kata Sunardi.

TERLARANG: Petasan jenis smoke yang berhasil diamankan dari dua toko penjual di pasar besar.

Sunardi juga mencontohkan banyaknya anak-anak membunyikanpetasandiAlun-alunKota Malang. Padahal sisi barat Alunalun ada masjid sedang men-

jalankan ibadah tarawih. “Ketenangan ibadah tentu terganggu dengan adanya petasan, kita perlumenjaminketenanganberibadah,” ujar Sunardi. (lil/epe)

Kemensos Gelontor Bantuan Rp 10 Miliar

Bangun Pusat Rehabilitasi Pencandu Narkoba di Ponpes MALANG (BM) - Pusat rehabilitasi bagi para pecandu narkoba di wilayah Malang akandibangundikawasanPondokPesantrenBahrulMagfirohdenganbantuandana dariKementerianSosialsebesarRp10miliar. Pengasuh Pondok Pesantren Bahrul Magfiroh Kota Malang Lukman Al Karim, mengemukakan gedung pusat rehabilitasi korban narkoba tersebut bakal dibangun di atas lahan seluas 2 hektar dan diperkirakan selesai akhir tahun ini. “Kata bu Mensos (Khofifah Indar Parawansa), awal tahun 2016 harus sudah bisa digunakan untuk menampung dan merehabilitasi para korban dan pecandu narkoba,” ujarnya, Jumat (26/6). Dengan lahan seluas itu, Gus Lukman mengklaim bisa menampung 400 orang selama dua kali dalam setahun. Pusat rehabilitasi tersebut tergolong kategori sedang,artinyasetiap200orangbisasembuh selama enam bulan. Program penyembuhanpasienakanmendapatfasilitasberupa

BANTUAN: Pimpinan Ponpes Bahrul Magfiroh dan unsur Muspida Kota Malang ketika menghadiri teleconference dengan Mensos dalam peringatan HANI kemarin.

pendampingdandokter.“Pendampingdari pondok sudah siap, agar pecandu bisa terbangunmentalnya,”katanya. Untuk membangun mental dan penyembuhan, teknisnya yakni pecandu dibuat lapar selama tiga hari, kemudian baru diberi makan yang didoakan santri, doa ini sangat penting, bahkan kami akan memanusiakan mereka dan mem-

bangun mentalnya,” katanya. Sedangkan cara untuk menghilangkan racun, Gus Lukman mengatakan hanya menggunakan degan (kelapa muda) hijau sebagai obat. Jika korban sakau, pihaknya sudah menyiapkan degan hijau dan tukang pijat urat untuk menenangkan sarafnya. Kota Malang menjadi satu-satunya

wakil Jatim dari tujuh kota yang mendapatkan dana bantuan pembangunan pusat rehabilitasi sosial korban penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lain (Napza) dari Kementerian Sosial. Penyerahan dana bantuan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo dan Mensos di Jakarta kemarin, bertepatan dengan peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2015. Kapolresta Malang, AKBP Singgamata SIKmengajaksemuapihakterlibatlangsung dalam menyukseskan program P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, PenyahgunaandanPeredaranGelapNarkoba)usai pimpinupacaraperingatanHANIkemarin di halaman Kantor BNN (Badan Narkotika Nasional) Kota Malang. Apalagi Kota Malang wilayah incaran pengedar narkoba. “Dikotainibanyakanakmuda,banyakmahasiswa, kota dingin dan banyak hiburan. Sehinggaperedarannarkobaperludiwaspadai bersama,” ujarnya.. (ful/lil/epe)

Malang Raya: Aji A Haji (koord), M. Kholil, Agus Susanto; Iklan/Langganan: 081 333 4050 30


06 G E R B A N G M O J O

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

MOJOKERTO l JOMBANG l KEDIRI

Korban Perampokan Perum Pulo Asri, Kondisinya Masih Kritis Pasca Operasi

Polisi Masih Buru Pelakunya dan Diduga Pakai Senpi Rakitan JOMBANG (BM) – Anggota Satreskrim Polres Jombang masih berupaya menyelesaikan pekerjaan rumah terkait kasus perampokan yang terjadi di perum Pulo Asri, pada Kamis (25/ 6). Aksi perampokan yang membuat korbannya seorang politisi PKB hingga mengalami kerugian Rp 265 juta yang digasak perampoknya. Bukan hanya itu, korban juga mengalami luka tembak dari pelaku yang membekali senjata api dalam kejadian itu. Perampokan itu kini mendapat atensi khusus dari Polda Jawa Timur. Bukan tanpa sebab, aksi perampokan terjadi saat polisi sibuk menjaga keamanan wilayah Jombang menjelang Muktamar ke-33 NU pada 1 Agustus mendatang. Kasat reskrim Polres Jombang AKP Harianto Rantesalu menegaskan pihaknya sudah membentuk tim

khusus yang betugas mengejar empat pelaku perampokan bersenjata api itu. “Melalui rekaman CCTV yang diterima dari Bank Jatim, satu pelaku kami curigai sebagai tersangka yang bertugas mengikuti korban. Saat korban keluar dari bank dia juga ikut keluar dan naik salah satu dari dua motor Yamaha Vixion dan Suzuki Satria FU,” katanya. Sejumlah saksi menurut Harianto sudah dimintai keterangan. Namun sayang, beberapa keterangan yang diberikan para saksi dianggap membingungkan petugas. “Sampai saat ini kami masih belum tahu, berapa banyak tembakan keluar dari pistol pelaku. Setiap saksi menyebut jumlah berbeda. Selain itu, rekaman CCTV di rumah korban juga tidak berfungsi. Harddisk yang kami bawa ternyata kosong tidak ada file-nya,” lanjut Harianto.

FOTO:BM/MARDIANSYAH

BELUM TERTANGKAP: Lokasi perampokan di depan rumah Hadi Atmaji yang hingga kini para pelakunya masih belum tertangkap usai menggondol uang tunai sebesar Rp 265 juta.

Lewat Safari Ramadan, Bupati MKP Berinteraksi dengan Warganya MOJOKERTO (BM) – Kegiatan menyapa warga terus dilakukan Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa (MKP) kendati agenda Rembuk Desa dihentikan sementara selama bulan Ramadan. Kini melalui Safari Ramadan 2015 yang bergulir empat kali inilah bupati masih bisa berinteraksi dengan warga di empat kecamatan. Kabag Humas Setda Kabupaten Mojokerto Alfiyah Ernawati SSos MM menjelaskan ada empat kecamatan yang menjadi kunjungan bupati pada kegiatan Safari Ramadan. Masing-masing Kecamatan Jetis, Trowulan, Pungging dan Jatirejo. “Kegiatan tersebut dimulai tanggal 23, 25 dan dilanjut 29 Juni lalu ditutup 3 Juli,” jelasnya. Kegiatan menabur pahala dalam bentuk Salat Tarawih berjamaah di masjid dan memberi bantuan, kata Ernawati dihadiri Kepala SKPD, Sekda, Forpimda, dan tokoh masyarakat Desa. Sementara Bupati MKP menuturkan

FOTO: BM/PRAYOGI

KEPEDULIAN: Bupati MKP saat menyerahkan bantuan ke anak yatim dalam acara Safari Ramadan tahun ini. Selain itu MKP dapat berinteraksi lagi dengan warganya.

sangat penting menjalin silaturahmi salah satunya melalui kesempatan emas seperti Safari Ramadan. “Bulan penuh berkah seperti Ramdan yang mulia ini kita wajib produktif berburu pahala kebaikan. Silaturahmi dengan sesama adalah

salah satu pintu menghampiri kemuliaan tersebut,” kata MKP. Pahala yang berlipat di antaranya menurut MKP membagi sebagian hartanya di jalan Allah salah satunya membantu pembangunan masjid. (gie/nov)

Namun ada sedikit titik terang polisi mengungkap kasus tersebut. Menurut Harianto, hasil lidik sementara menyatakan jika empat pria berhelm teropong yang menjadi pelaku perampokan adalah orang-orang lama. “Melalui rekaman CCTV dari Bank Jatim, postur tubuh empat orang mencurigakan itu hampir sama dengan nama-nama DPO kami. Kami sendiri masih berusaha melakukan pengejaran sampai Surabaya dengan dibantu anggota Polres terdekat seperti Mojokerto dan Sidoarjo,” pungkasnya. Sementara itu, hingga kemarin Hadi Atmaji (45), warga Perum Pulo Asri blok L/10 yang menjadi korban perampokan masih dalam kondisi kritis pasca dioperasi. Direktur RSUD Jombang Dr Puji Umbaran menjelaskan, luka yang dialami Hadi

Gelar Bimtek Teknis Pengelolaan Daftar Penduduk Potensial Pemilih

Penertiban PKL AlunAlun Sarat Muatan Politis

MOJOKERTO (BM) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto menggelar bimbingan teknis pengelolaan daftar penduduk potensial pemilih pemilihan. Kegiatan itu diselenggarakan di ruang lantai 2 Gedung KPU Jalan RA BasuniSooko,Jumat(26/6), FOTO: BM/PRAYOGI diikuti sekitar 36 orang dari BIMTEK: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Panitia Pengawas Kecama- Kabupaten Mojokerto saat menggelar bimbingan tan (PPK). Afidatus Sholika teknis pengelolaan daftar penduduk potensial bagian Divisi Program dan pemilih pemilihan. Data, KPU Kabupaten Mojokertomenjelaskantujuanbimtekiniadalahuntuksosialisasiaplikasisistem daftar pemilih kepada PPK. “Ini aplikasi resmi yang diluncurkan KPU Pusat untuk Pilkada 2015,” ujarnya. Lebih lanjut Afida mengatakan peserta bimtek kali pertama ini akan menerima daftar pemuktakhiran pemilih dalam bentk soft copy program exel. Dari program itu yang akan diteruskan kepada tim Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk melaksanakan pemuktakhiran suara kepada masyarakat langsung. (gie/nov)

MOJOKERTO (BM) - Penertiban pedagang kaki lima (PKL) Alun-Alun Kota Mojokerto yang dilakukan Satpol PP pekan lalu terus menuai perlawanan. Penolakan tak hanya datang dari PKL tapi juga dari beberapa pihak DPRD setempat. Wakil Ketua DPRD Kota Mojokerto Umar Faruq menuduh penertiban itu tebang pilih dan sarat muatan politis. “Bicara masalah larangan perda kita tahu tidak hanya PKL alun-alun yang melanggar namun lainnya tidak ditertibkan. Jangan hanya PKL alun-alun saja yang dihabisi, tapi sikat semua,” cetusnya, kemarin (26/6). Politisi PAN ini mengaku mencium indikasi politis dibalik penertiban PKL ini. Faruq mengaku kecewa dengan tindakan Satpol PP yang disebutnya tebang pilih. “Satpol PP jangan tebang pilih. Saya akan ikut mengawal penanganan masalah ini,” katanya. (gie/nov)

KEDIRI RAYA Jalur Mudik Diperbaiki dan Dilengkapi PJU KEDIRI (BM) - Pemerintah Kabupaten Kediri terus berbenah dengan melakukan perbaikan jalan di wilayah di Kabupaten Kediri utamanya yang belum ada sarana penerangan jalan umumnya (PJU). Pembenahan dan melengkapi semua sarananya itu termasuk jalan alternatif untuk jalur arus mudik dan arus balik pada lebaran mendatang. Menyikapi hal itu, pemkab segeramelakukankoordinasidengan dinas terkait untuk menambah penerangan jalan yang menjadi akses untuk jalan alternatif. Selain menambah penerangan jalan, Pemkab Kediri juga melakukan perbaikan jalan yang rusak. Adapun wilayah jalan yang rencananya dilakukan perbaikan berada di wilayah Kecamatan Plosoklaten, Pagu dan beberapa wilayah lainnya yang dirasakan perlu dilakukan perbaikan. (adu/ bud/nov)

berita metro www.beritametro.co.id

Rekom DPP PDIP Kemungkinan Besar Jatuh ke Pasangan Incumbent

Ketua DPC PDIP Bantah Adanya Politik Dinasti KEDIRI (BM) - Rekomendasi bakal calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) Kediri dari PDIP dipastikan jatuh ke pasangan incumbent Hj Haryanti Sutrisno dan H Masykuri. Saat ini, surat rekomendasi dari DPP sudah berada di DPD PDI Perjuangan Jawa Timur yang nantinya diserahkan ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri. Ketua DPC Kabupaten Kediri H Sutrisno mengatakan, surat rekomendasi Cabup Kediri sudah diambil dari DPP PDIP dan saat ini masih berada di kantor DPD PDIP Jawa Timur. “Untuk Kabupaten Kediri rekomendasi diperkirakan jatuh ke pasangan incumbent Bu Haryanti dan Pak Masykuri,” kata H Sutrisno, Kamis (25/6) malam, kepada Berita Metro. Untuk agenda selanjutnya masih Sutrisno yang juga mantan Bupati Kediri itu, setiap kabupaten/

kota yang menerima rekomendasi diminta untuk menggelar rapat kerja cabang khusus (Rakercabsus) sekaligus menyosialisasikan cabup dan cawabupnya. “Kalau tak halangan, DPC PDIP akan menggelar Rakercabsus pada Sabtu (26/6), mendatang,” tandasnya. Namun, berdasarkan informasi yang dihimpun Kabupaten Kediri untuk pelaksanaan Rakercabsus, diprediksi bisa mengalami penundaan dari jadwal sebelumnya. “Untuk Rakercabsus Kabupaten Kediri kemungkinan bisa dilaksanakan Minggu untuk tempatnya masih dalam pembahasan,” terang sumber internal PDIP Kabupaten Kediri. Adapun keluarnya rekomendasi ini hanya pasangan dari PDIP yang sudah siap memberangkatkan diri untuk pencalonan dalam Pilkada Kabupaten Kediri 2015. Sebab beberapa partai politik lain sejauh

ini masih menjajaki koalisi untuk memenuhi kursi agar bisa mengusung pasangan calon kepala daerah/wakil kepala daerah. Sementara, munculnya rekomendasi yang jatuh kepada Hj Haryanti Sutrisno dan H Masykuri, memunculkan suara sumbang dari beberapa elemen masyarakat perihal politik dinasti yang memang ditanamkan di wilayah Kabupaten Kediri. Kondisi itu beralasan, apabila melihat figur kandidat dan parpol pengusung yakni PDIP yang mempunyai keterikatan erat. “Saya mengakui munculnya asumsi masyarakat perihal politik dinasti dengan munculnya rekom yang jatuh ke tangan Hj Haryanti Sutrisno yang notabene-nya istri saya. Namun bagi saya itu hal yang wajar dan sudah menjadi takdir Tuhan,” kata H Sutrisno Ketua DPC PDIP Kabupaten Kediri.

FOTO : BM/DOK/BUDI ARYA

Ketua DPC H Sutrisno (kanan) dalam suatu acara

Lebihjauh,mantanBupatiKediri yang pernah memimpin 2 periode ini mengatakan pihaknya hanya menanggapidenganlegowoperihal kabar politik dinasti yang diarahkan ke keluarganya. (bud/nov)

Anak Buruh dan Penjual Pracangan, Peraih NUN Tertinggi dan Sempurna

Diundang Bupati, Ingin Tetap Bersekolah dan Jadi Guru Prestasi membanggakan sekaligus nilai sempurna tingkat Sekolah Dasar di Kabupaten Kediri, mampu diraih siswi SDN Tanjung Kecamatan Pagu bernama Fina Kharisma Musalamah. Siapa sangka, siswi tersebut hanyalah anak seorang anak buruh kacang kulit dan penjual mracangan. BUDI ARYA - KEDIRI FINAyangtelahmenempuhUjian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) 2015 mampu meraih Nilai Ujian Nasional (NUN) dengan nilai sempurna tanpa ada kesalahan satu pun dari tiga mata pelajaran yang diujikan. Masing-masing mata pelajaran itu adalah Bahasa Indonesia, Matematika dan IPA yang diraih Fina semuanya mendapat nilai 100. PERWAKILAN

Dengan begitu total nilai yang dicapainya adalah 300. Raut wajah bahagia dan berseri-seri terlihat pada wajah anak bungsu dari 2 (dua) bersaudara ini saat Bupati Kediri dr Hj Haryanti Sutrisno mengundangnya untuk bertatap muka langsung di Ruang Pertemuan Bupati. Bahkan, pemerintah daerah memberikan apresiasi tinggi terha-

cukup parah karena terkena banyak tembakan dan benda tajam. “Usus pasien mengalami robek di beberapa bagian. Kemudian dilakukan operasi oleh tim dokter usus yang robek terkena peluru berhasil disambung kembali. Kondisi masih kritis tapi cukup stabil dan dirawat di ICU Central,” katanya. Puji menambahkan ada delapan lubang usus yang sudah ditutup kembali oleh tim dokter. “Satu proyektil berada di perut tembakannya langsung melukai usus dan ada delapan lubang. Sementara proyektil di paha dan lengan belum kami ambil menunggu kondisi pasien membaik dulu pasca operasi pertama. Kami perkirakan senjata yang dipakai pelaku jenis rakitan sebab luka akan lebih parah lagi kalau pakai senjata organik,” bebernya.(rjo/gie/nov)

FOTO : BM/DOK/BUDI ARYA

SISWI BERPRESTASI: Fina Kharisma Musalamah saat diundang Bupati Kediri Hj Haryanti Sutrisno. Siswi SDN Tanjung ini peraih NUN tertinggi dengan nilai sempurna 300.

dap anak-anak yang berprestasi salah satunya adalah Fina peraih NUN tertinggi tingkat SD di Kabupaten Kediri. Selama melakukan perbincangan Bupati Kediri dr Hj Haryanti Sutrisno nampak senang dan bangga dengan prestasi yang

diraih Fina. Dalam kesempatan tersebut, ibu bupati menanyakan Fina ingin hadiah apa atas prestasi yang dicapainya. Dengan sopan dan lugu Fina spontan menjawab dirinya ingin tetap bersekolah. Dan ketika dita-

nya apa cita-citanya, mata gadis cilik itu berbinar dan menjawab ingin mengabdikan dirinya menjadi seorang guru. “Saya ingin menjadi guru bu karena itu adalah pekerjaan yang mulia,” kata Fina polos. Sementara itu, Fina selama ini hidup dalam keluarga yang sederhana di RT 2 RW 1 Dusun Balekambang Desa Tanjung Kecamatan Pagu. Achmad Triman ayah Fina hanyalah buruh pengusaha kacang kulit di sekitar rumahnya sedangkan ibunya Nurobitoh bekerja sebagai penjual pracangan (sembako). Bupati Kediri juga memberikan hadiah berupa biaya Pendidikan dan peralatan penunjang pendidikan berupa meja belajar dan laptop. (nov)

Kembangkan Kereman, Menuju Swasembada Daging KEDIRI (BM) - Kebutuhan daging sapi dalam negeri yang masih kurang dan impor dari Australia harus segera dikurangi bahkan sebisa mungkin dihentikan. Maka harus diupayakan pemecahan masalah tersebut karena sebetulnya potensi peternakan kita masih sangat tinggi. Oleh karena itu usaha penggemukan sapi potong (kereman) dalam rangka penyediaan daging sapi yang harus segera ditingkatkan dalam masyarakat. Karena hal ini sangat diperlukan dalam pemenuhan kebutuhan daging dan swasembada daging sapi di Indonesia. Salah satu usaha sapi kereman yang dimiliki Mualimin warga Dusun Dolopo Desa Kwadungan Kecamatan Ngasem saat ini sudah menerapkan berbagai intensifikasi ternak tersebut. Bahkan usaha kereman ini sudah berkembang dan total kepemilikan sapi potong berjumlah 38 ekor. Jumlah kepemilikan sapi Mualimin tersebut awalnya tidak sebanyak itu, tetapi sedikit demi sedikit bertambah seiring waktu usaha keremannya yang berhasil. Usaha sapi kereman Mualimin yang dimulai pada Agustus 2014 lalu awalnya berjumlah 3 ekor. Tanpa ilmu yang memadai tentang peternakan, namun Mualimin punya niat dan tekad yang besar. Didukung juga dengan modal tanah yang baru dibeli dan kebetulan ada kandang sapinya maka membuatnya terinspirasi untuk beternak penggemukan sapi potong. Pada awal usaha sapi kereman memang banyak kendala yang ditemui Mualimin. Mulai dari pembelian bibit sapi potong yang kurang bagus, formula dan pembuatan pakan yang kurang pas. Sementara itu Bupati Kediri dr Hj Haryanti Sutrisno mengatakan potensi besar sektor pertanian Kabupaten Kediri harus betul-betul dimanfaatkan untuk dapat meningkatkan sebesar-besarnya kesejahteraan para petani di Kabupaten Kediri. “Untuk itu intensifikasi dan ektensifikasi pertanian yang didukung penerapan teknologi pertanian dalam rangka peningkatan ketahanan pangan menuju swasembada pangan,” kata Haryanti Sutrisno. (bud/nov/adv)

FOTO : BM/DOK/BUDI ARYA

DITINGKATKAN: Pemkab Kediri siap mendukung program dan kegiatan bertujuan meningkatkan produksi daging sapi seperti milik Mualimin peternak sapi potong yang menuai sukses.

Mojokerto - Jombang: Prayogi Waluyo (koord), Wisnu Joeda, Mardiansyah Tri Raharjo, Iklan/Langganan : 081 134 647 71 I Kediri: Kediri Raya: Budi Arya Iklan/Langganan : 081 335 017 333


SAMBUNGAN 07

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Menkeu Minta Korban Lumpur Bersabar SAMBUNGAN HALAMAN 1

Pencairan ... Menurutnya bila perjanjian selesai, maka anggaran pasti langsung dicairkan. “DIPA sudah siap, Perpres juga sudah siap, tinggal perjanjiannya saja belum,” katanya. Sebelumnya Menteri Basuki menyatakan manajemen PT MLJ telah menyetujui dikenakannya bunga 4,8 persen atas dana talangan yang diberikan pemerintah sebesar Rp 827 miliar. “SayasudahmengundangPak Nirwan Bakrie bahwa dari hasil sidang kabinet ini dana talangan itu akan dikenakan bunga 4,8 persen, dan beliau menerima,” kata Basuki awal pekan lalu. Minarak sendiri diberi waktu selama empat tahun untuk melunasi dana talangan yang diperhitungkan sebagai utang tersebut. Sementara Wakil Presiden

Jusuf Kalla (JK) menjelaskan bahwa PT MLJ harus membayar utang tersebut pada pemerintah setelah empat tahun dengan bunga pinjaman 4,8 persen per tahun. JK menekankan bahwa pembayaran dana talangan ini untuk menyelesaikan persoalan ganti rugi uang rakyat yang sudah tertunda bertahun-tahun yang menjadi tanggung jawab PT MLJ. “Bayarnya empat tahun untuk kepentingan rakyat, bukan untuk kepentingan Lapindo. Jadi dana talangan untuk dibayarkan kepada rakyat yang oleh negara menalangi dulu,” ucap JK. Proses pembayaran ganti rugi menggunakan dana talangan yang sudah dianggarkan di APBN 2015 senilai Rp 781 miliar. Hasil verifikasi dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan

(BPKP) sebenarnya menyebut angka Rp 827 miliar, tapi sisanya rencananya dibayarkan menggunakan dan APBN tahun depan. Batalnya pencairan membuat warga korban semburan lumpur Lapindo kecewa. “Kalau pemerintah memang betul-betul mau membantu rakyat, ya jangan dilihat dari Minaraknya, tapi dilihat dari warganya. Karena warga sudah sembilan tahun tersiksa,” kata Sulastri (39), korban lumpur dari Desa Gempolsari, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo. Sulastri merupakan satu dari beberapa warga korban lumpur yang belum sepeser pun menerima ganti rugi dari PT MLJ. Dia dulu menolak skema pembayaran cicilan 20 persen yang ditawarkan PT MLJ. Sulastri juga mempertanyakan sosialisasi yang dilakukan BPLS. “Kalau begitu BPLS juga ngasih harapan hampa. Percuma

juga kalau diadakan sosialisasi bilang akan dipercepat-dipercepat. Ini namanya diperlambat,” katanya. Wiwik (65), warga korban lumpur dari Desa Siring mengatakan, pemerintah seharusnya memahami kondisi warga yang sudah sembilan tahun menderita. “Warga sudah berharap tanggal 26 Juni 2015 itu cair, tapi kenyataannya sampai sekarang belum,” kesalnya. Desakan Kontras-Jatam Di sisi lain, Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) dan Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) mengkritik kebijakan pemerintah yang mengucurkan dana talangan kepada PT MLJ. Dana talangan tersebut dikucurkan untuk pelunasan dan pembayaran ganti rugi lahan serta bangunan akibat semburan lumpur Lapindo, dengan jangka

Menkum HAM: Ini ’Belanda’ Masih Jauh Fahri ...

FOTO:BM/ANTARA

GEMPA MADIUN Seorang bocah menunjukkan jalan yang retak akibat gempa bumi di Desa Klangon, Madiun, Jatim, Jumat (26/6). Gempa berkekuatan 4,2 SR yang mengguncang wilayah tenggara Madiun pada 25 Juni itu mengakibatkan puluhan rumah rusak dan sejumlah jalan retak.

SAMBUNGAN HALAMAN 1

Fahri kemudian mengingatkan KPK sudah beberapa kali kalah di sidang praperadilan. Hal itu, kata Fahri, menunjukkan berbagai penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh lembaga ad hoc itu selama ini. Untuk itu, politikus Partai Keadilan Sejahatera (PKS) tersebut meminta agar Jokowi fokus pada solusi pemberantasan korupsi di Indonesia, bukan hanya tampil demi pencitraan semata. “Pemberantasan korupsi mudah, suruh saya jadi presiden, setahun juga saya bisa,” kata Fahri. Revisi UU KPK saat ini sudah masuk Program Legislasi Nasional (Prolegnas) prioritas 2015. Namun, Presiden dan KPK menolak UU tersebut direvisi. Sementara itu Menteri Hukum dan HAM (Menkum HAM) Yasonna Laoly mengatakan, revisi UU KPK yang telah disetujui masuk dalam Prolegnas prioritas 2015 belum bisa dibahas lebih lanjut.Yasonna beralasan bahwa hingga saat ini pemerintah belum menerima naskah akademis dan draf revisi dari anggota DPR. “Naskah akademiknya saja belum ada, apalagi pasal-pasalnya. Nanti kalau memang DPR ngotot mengajukan revisi, ya silakan saja (dibuat draf dan naskahnya),” kataYasonna. Menurutnya, sikap pemerintah sudah jelas menolak revisi UU KPK masuk ke dalam Prolegnas 2015, sehingga pembahasan tak bisa berjalan. Namun, mengingat ide revisi UU tersebut berasal dari DPR bukan pemerintah, maka Yasonna mengaku menghormati hak konstitusional DPR tersebut. Menurutnya, DPR mempunyai kewenangan untuk mengusulkan UU, meskipun dalam pembahasannya nanti harus bersama dengan presiden. “Menurut UUU 1945, UU dibahas bersama dengan DPR. Tetapi kita harus menghormati hak konstitusional, itu tidak boleh diabaikan, karena itu hak konstitusional DPR,” ujarnya.(kms/vns/rdl)

Termasuk Kasus Century? “Kan Saya Belum Buka” SAMBUNGAN HALAMAN 1

Janji ... Itu masih belum termasuk 35 kasus yang bernilai puluhan miliar. Sayangnya, Budi tak mau membeberkan kasus apa saja yang dimaksud. Dia juga menampik bahwa di antara kasuskasus yang kini dalam incaran Bareskrim merupakan limpahan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). “Tidak ada, KPK lebih mampu, masa dilimpahkan ke kami,” katanya.

Bahkan ketika ditanya apakah kasusCenturytermasukdidalamnya, Budi enggan menjawabnya. “Kan, saya belum buka,” katanya. Menurut Budi, di antara kasus-kasus itu ada yang merupakan hasil pengembangan dari kasus korupsi kondensat. “Pokoknya ada kasus yang baru, ada yang pengembangan, termasuk dari TPPI (PT Trans Pasific Petrochemical Indotama, perusahaan yang terkait kasus korupsi

kondensat),” kata Budi. Perlu diketahui, pada januari 2015 lalu, Budi dilantik sebagai Kepala Bareskrim menggantikan Komisaris Jenderal Suhardi Alius. Saat itu dia berjanji mengungkap tiga kasus besar. Nah, dari tiga kasus yang dijanjikan Budi, sejauh ini masih kasus korupsi kondensat bagian negara yang telah terekspos. Direktur Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Brigadir Jenderal Victor Simanjuntak memperkirakan nilai kerugian negara dalam kasus kondensat sama dengan

nilai proyek secara keseluruhan. Nilai proyek itu ditaksir mencapai USD 2 miliar. Belakangan, Bareskim memang terus menangani kasus korupsi skala sedang maupun besar. Selain kasus dugaan korupsi TPPI, mereka juga serius menangani kasuscetaksawahfiktif,pengadaan bahan bakar minyak high speed diesel,sertadugaankorupsisistem Payment Gateway. Kasus-kasus tersebut melibatkan mantan petinggi negara masa pemerintahanPresidenSusiloBambang Yudhoyono. (ant/tem/cnn)

Berharap Menambah Armada Baru Pertama ... Disebut masjid portabel lantaran minibus Isuzu L300 berwarna hitam berpadu hijau dan putih yang dimodifikasi khusus oleh Yayasan Masjid Nusantara membawa segudang peralatan yang cukup banyak untuk membuat masjid dadakan di mana pun dan kapan pun. “Tergantung permintaan di mana yang dibutuhkan. Tapi kalau tidak ada permintaan kita keliling-keliling cari tempat keramaian yang sangat butuh tempat salat,” tuturnya. Isi dari mobil sumbangan dari Rumah Zakat tersebut mengangkut tanki air berkapasitas 5.000 liter yang bisa dimanfaatkan puluhan umat Islam untuk berwudhu. Selain itu, ada juga karpet shaf, genset, sound system, mimbar, hingga peralatan pribadi

SAMBUNGAN HALAMAN 1 yang bisa dipakai bergantian seperti mukena, sarung hingga sandal jepit untuk wudhu. Saking lengkapnya, masjid portabel ini bahkan bisa menggelar salat Jumat yang memiliki syarat harus diikuti oleh 40 orang lebih jamaah. “Ini pertama kali di Indonesia. Masjid ini bisa digunakan sampai 70 orang,” tuturnya. Tidak hanya peralatan untuk salat saja, masjid keliling ini juga menyediakan imam (pemimpin salat). Bukan hanya memberikan fasilitas untuk masyarakat yang akan beribadah, Mobile Masjid ini juga memberikan arahan kiblat yang tepat kepada masyarakat. Selain itu para petugas Mobile Masjid ini akan mendatangi masjid-masjid di Bandung untuk membersihkannya.

Aktivitas ini dilakukan dalam rangka memberikan kenyamanan beribadah sekakigus mengajak masyarakat untuk mengumpulkan amalan soleh selama Ramadan. “Selain memberi fasilitas, kami juga membantu menentukan arah kiblat yang tepat, kan banyak masyarakat yang masih kebingungan dengan arah kiblat maka kami edukasi. Juga kami sudah bekerjasama dengan tujuh mesjid untuk melakukan bersihbersih, dimana nanti kami akan mengambil mukena yang tersedia mencucinya dan diganti dengan yang baru,” ujar Sobirin. Masjid portabel ini baru tersedia satu unit di Kota Bandung. Sobirin berharap kembali mendapatkan donatur agar bisa menambah armada Mobile Masjidanyaragarbisamemenuhi antusiasme masyarakat yang mulai tinggi terhadap keberadaan

masjid bongkar pasang ini. Selain itu, kelemahan masjid ini adalah ketika datang hujan. Sebab, masjid portabel ini cuma beratapkan langit. “Kalau hujan ya terpaksa kita berhenti beroperasi,” jelasnya. Sekali lagi, Sobirin berharap ada donatur yang bisa menyumbang untuk kelangsungan Mobile Masjid ini. Dia punya rencana untuk menambah armada yang memiliki bodi lebih besar agar bisa mengangkut peralatan lebih banyak. Selain itu, armada tersebut dipastikan lebih canggih karena disertai dengan perpustakaan dan jaringan wifi. “Kalau mobil ini masih 1.0. Rencananya akhir tahun 2015 Kita ingin tambah yang 2.0, lebih besar kapasitas, yang dibawa lebih banyak. Di dalam mobil bisa jadi tempat shalat untuk perempuan,” paparnya. (kcm/tco/azt)

waktu empat tahun, dengan jaminan aset tanah korban yang sudah diganti rugi oleh pihak perusahaansebesarRp3,03triliun. “Dana talangan tersebut tidak lebih dari sekadar transaksi ekonomi melalui pengambilalihan aset, tanpa upaya penyelesaian menyeluruh atas permasalahan lumpur Lapindo,” kata Koordinator Kontras, Haris Azhar. Haris mengatakan kebijakan pemerintah melalui dana talangan tersebut juga akan membawa beberapa permasalahan mendasar lainnya, mulai dari potensi berlawanan dengan konstitusi dan peraturan perundang-undangan, hingga mengabaikan aspek perlindungan, penghormatan, dan pemenuhan Hak Asasi Manusia (HAM) bagi korban lumpur Lapindo. Sedangkan Koordinator Jatam, Hendrik Siregar berpendapat adanya ketidakjelasan mekanisme pemberian dana talangan kepada PT MLJ. “Apabila

merujuk pada Undang-Undang (UU) Nomor 37/2004 dan UU Nomor 17/2003, maka PT MLJ seharusnya berstatus pailit terlebih dahulu sebelum mendapat kucuran pinjaman atau dana talangan daripemerintah,” katanya. Kontras dan Jatam juga menilai adanya pengabaian praktik pelanggaran HAM dalam kasus Lapindo. Berdasarkan laporan penyelidikan Komisi Nasional HAM pada 25 Oktober 2012 lalu, disebutkan bahwa ada praktik pelanggaran HAM yang terjadi secara sistematis dan meluas. Komnas HAM mencatat ada 15 pelanggaran HAM yang terjadi akibat semburan lumpur Lapindo, yaitu: hak atas hidup, hak atas informasi, hak atas rasa aman, hak pengembangan diri, hak atas perumahan, hak atas pangan, hak atas kesehatan, hak atas pekerjaan, hak pekerja, hak atas pendidikan, hak untuk berkeluarga dan melanjutkan keturunan, hak atas kesejahteraan, hak atas jaminan

sosial, hak atas pengungsi, serta hak kelompok rentan (difabel, orang berusia lanjut, anak dan perempuan). Selain itu, pemerintah juga dinilai telah mengabaikan aspek perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup seperti tercantum dalam UU Nomor 32/ 2009. “PT MLJ seharusnya diwajibkan untuk menanggung segala kerugian yang ditimbulkan akibat semburan lumpur Lapindo yang mengakibatkan kerugian bagi warga,” kata Hendrik. Atas kondisi tersebut, Kontras dan Jatam sepakat memberikan sembilan desakan terkait penyelesaian kasus Lapindo tersebut. Di antaranya Polri didesak menginstruksikan kepada seluruh jajaran aparatnya untuk melakukan penyelidikan berdasarkan hasil laporan Komnas HAM serta membuka perkara pidana yang telah mendapat SP3 (Surat Perintah Penghentian Penyidikan) oleh Polda Jatim.(dnf/cnn/rdl)

Mendagri Sebut Erupsi Sinabung sebagai Bencana Nasional Kementerian ... Namun, belum bisa juga mengatasi atau mengurangi debu vulkanik yang cukup tebal itu. Bahkan, sebagian daerah di Kecamatan Berastagi itu, justru mengalami becek akibat ditimbulkan dari debu vulkanik tersebut. “Kota Berastagi kelihatan becek, dan pengendara kendaraan harus hati-hati, karena jalan sebahagian licin karena berlumpur,” ucap Kepala BPBD. Gunung Sinabung, pada Jumat (26/6) mengeluarkan asap putih tebal tinggi 100 meter. Terjadi 2 kali awan panas guguran sejauh 2.000-3.500 meter ke sektor Tenggara-Timur. Sejauh 3.000 meter ke sektor Selatan, tinggi kolom abu 2002.500 meter. Guguran lava pijar

SAMBUNGAN HALAMAN 1 dari puncak sejauh 500 meter ke Tenggara-Timur. Jumlah pengungsi erupsi Sinabung, saat ini tercatat sebanyak 10.606 jiwa atau 3.121 kepala keluarga dan mereka itu ditempatkan di 10 titik penampungan. Ke-10 lokasi itu, di antaranya Jambur Lau Buah Batu, Paroki Gereja Katolik Kabanjahe, dan Gedung Serbaguna KNPI Kabanjahe. Sementara itu, Kepala Badan Geologi, Kementerian ESDM, Surono menyatakan bahwa Kementerian Agraria dan Tata Ruang perlu mengambil peran penting dalam upaya penanganan pengungsi korban erupsi ini. Surono menyatakan penanganan para pengungsi tidak lagi boleh sebatas pemenuhan

kebutuhan dasar. Menurut dia, pemerintah harus memikirkan penanganan yang lebih strategis. Yakni melakukan relokasi permanen pada para pengungsi, agar mereka tidak lagi terancam dari bahaya dampak erupsi Gunung Sinabung. “Untuk relokasi itu, diperlukan penataan ruang yang berbasis pada aspek kebencanaan. Dan soal tata ruang, saya pikir sudah saatnya Menteri Tata Ruang ikut campur di sana,” katanya. Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan status bencana Sinabung sudah menjadi bencana nasional yang perlu ditangani dengan sigap. “Saya kira sekarang sudah dalam pengawasan penuh nasional, berarti dalam konteks ini masuk bencana nasional, anggaran semua dari pusat,” ujarnya. (ant/okz)

Menjaga Istiqomah Selepas Ramadan Istiqomah ... Karena sesungguhnya kita di dunia hanyalah sementara, seperti petuah “Wong urip iku mung mampir ngombe” (Orang hidup hanya mampir untuk minum). Sebenarnya peralihan dari siang ke malam dan sebaliknya, menunjukkan proses kita sebagai manusia menuju alam kematian. Coba kita ingat kembali di sekitar kita, sudah berapa kawan, tetangga, atau kerabat dekat kita yang telah meninggal dunia tahun ini? Dan tibanya kematian seseorang tentu tidak disangka-sangka. Kematian merupakan ketetapan Allah yang tidak bisa ditawar lagi. Allah berfirman (yang artinya): “Tiap-tiap yang bernyawa pasti akan merasakan mati” (QS 3 : 185). Abu Hurairah bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Apabila seseorang itu meninggal dunia maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara, sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, dan anak yang sholeh mendoakan untuknya.” Saat ini umur yang sudah diberikan adalah bentuk peringatan dan kasih sayang-Nya, bahwa kita masih diberi kesempatan untuk memperbaiki amal-amal kita, mengasah amal unggulan kita, berbuat baik terhadap sesama, dan tentunya mencapai ridho dari Allah SWT. Kita hanya bisa berharap bahwa Allah SWT meridhai kehidupan kita sampai kita menghadapNya. Waktu serasa cepat berlalu. Di satu waktu, kita merasa masih sangat muda, namun tiba-tiba tubuh kita sudah semakin menua. Lalu akhirnya kita hanya bisa menyesali bahwa kita menyianyiakan masa muda karena kurang beribadah secara maksimal. Sebaik-baiknya manusia adalah orang yang umurnya panjang dan banyak amalan ibadahnya. Sungguh perlu kita syukuri nikmat pada detik ini, hari ini, kita

SAMBUNGAN HALAMAN 1 masih dipertemukan dengan bulan Ramadan oleh Allah SWT. Bulan istimewa yang selalu ditunggu kedatangannya oleh umat muslim. Dalam Bulan Ramadan yang penuh berkah, balasan atas setiap amal ibadah umat muslim akan dilipatgandakan. Betapa beruntungnya bila kita memanfaatkan momen ini sebagai ladang pahala, dengan melaksanakan kegiatan yang sunat. Insyaallah kita termasuk golongan orangorang beruntung. Amin. Selagi kita diberi kesempatan pada bulan Ramadan ini, mari bersemangat untuk beribadah, bersemangat pula untuk bersedekah. Karena bersedekah di bulan ini berlipat pahalanya seperti seseorang sedekah di jalan Allah (fi sabilillah). Maka dari itu daripada bermegah-megah dengan harta yang kita miliki, lebih baik kita sisihkan sebagian untuk fakir miskin yang membutuhkan. Namun terkadang kita jadi lupa diri, bahwa ibadah dan amalan sholeh perlu dilakukan secara konsisten/terus menerus, atau istiqomah. Bukan hanya dilakukan ketika bulan Ramadan saja,namunperludilakukanhingga setelah bulan Ramadan. Konsistensi beribadah dan beramal sholeh memerlukan kesungguhan, ketekunan dan kesabaran. Dan ketiga unsur tersebut merupakan profil terpuji seorang muslim. Aisyah RA berkata: “Di dalam melakukan salat, Nabi SAW menggemari untuk menunaikannya dengan langgeng, sehingga bila kantuk menguasainya atau karena sakit hingga tidak dapat bangun malam, maka beliau melaksanakan salat di siang hari sebanyak dua belas rakaat.” (HR Muslim). Keistiqomahan yang berjalan cukup lama akan memberikan hasil besar dan luar biasa, bahkan

tanpa disadari oleh pelakunya. Rasulullah SAW bersabda: “Jika seseorang sakit atau melakukan perjalanan, maka dia akan dicatat melakukan amalan sebagaimana amalan rutin yang dia lakukan ketika bermuqim (tidak bepergian) dan dalam keadaan sehat.” (HR Bukhari). Konsistensi beramal sholeh menunjukkan kuatnya iman seseorang dan menjauhkan diri dari virus jenuh beramal. Rasulullah SAW bersabda: “Setiap amal itu pasti ada masa semangatnya. Dan setiap masa semangat itu pasti ada masa futur (malasnya). Barang siapa yang kemalasannya masih dalam sunnah (petunjuk) Nabi SAW, maka dia berada dalam petunjuk. Namun barangsiapa yang keluar dari petunjuk tersebut, sungguh dia telah menyimpang.” (HR Tabrani). Inilah pentingnya istiqomah ibadah di luar Ramadan yang dengannya sesungguhnya setiap pribadisedangmenapakijalanorang-orang sholeh. Dan itu akan membimbingnya pada penghapusan dosa, serta lebih mendekatkannya kepada Allah SWT. Istiqomah ini harus terus kita bawa hingga ajal kita tiba. Inilah tantangan yang berat, boleh seseorang menjadi sholeh namun pertanyaannya apakah kesholehannya dapat dilakukan dengan konsisten hingga detikdetik ajal menjemput? Memang berat untuk bias istiqomah di atas keimanan dan ketaatan kepada Allah. Silih berganti ujian dan cobaannya. Adakalanya dapat bertahan, tapi terkadang ikut tergelincir dalam arus kehidupan yang deras membawa racun berbahaya berupa sekularisme. Saudara-saudaraku, semoga kita semua senantiasa bisa tetap istiqomah dalam Islam, walau ujian datang silih berganti tetapi kita tetap menjaga keistiqomahan dalam diri kita, untuk senantiasa taat kepada Allah, Amin ya Robbal ‘alamin ( * )


www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Buron Kasus Korupsi Rp 43 M, Tertangkap di Surabaya SURABAYA (BM)-Tim gabungan yang terdiri tim Intelijen Kejaksaan Agung bersamatimKejatiJatimdanKejaksaanTinggi Nusa Tenggara Timur (NTT) akhirnya berhasil menangkap Sugiarto Prayitno yang telah ditetapkan sebagai buron. Penangkapan dilakukan di Surabaya, Jumat (26/6). Kejaksaan menetapkan Sugiarto sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pembangunan pengembangan infrastruktur transportasi laut dan dermaga di daerah pulau terpencil dan terluar wilayah Kabupaten Alor. “Kami menangkap Sugiarto di Plaza Surabaya,” ujar Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara

Timur, Sri Ridwan Sujana Angsar di Kantor Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. Menurut Ridwan saat ditangkap, tersangka akan memperbaiki telepon genggamnya di Plaza Surabaya. Tersangka, kata Ridwan, berjalan bersama istri dan mertuanya. “Dia langsung kami bawa ke Kejaksaan Jawa Timur,” ujar dia. Saat dibawa ke Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Sugiarto mengenakan kaos putih dan celana panjang jeans warna biru. Tak lama di Kejaksaan Jawa Timur, tim gabungan kemudian membawa Sugiarto ke Bandara Juanda untuk diterbangkan ke Kupang. “Kami boarding sekitar pukul 19.00,” kata Ridwan.

Dalam perkara korupsi itu Sugiarto berperan sebagai salah satu kontraktor pembangunan infrstruktur dermaga. Menurut Ridwan, pembangunan yang dilakukan Sugiarto tidak sesuai dengan spesifikasi yang disepakati dalam kontrak. “Proyeknya tahun 2014 dengan nilai anggaran Rp 43 miliar,” ujarnya. Dalam kasus itu Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur menetapkan 15 tersangka. Dua proyek itu berasal dari Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal Sugiarto Prayitno, ditetapkan sebagai buronan kasus korupsi pembangunan dermaga berdasarkan Surat Perintah Penyidikan Kajati NTT No: Print-239/P.3/

Fd.1/05/2015 tanggal 25 Mei 2015, yang bersangkutan diduga melakukan tindak pidana korupsi pembangunan atau pengembangan infrastruktur transportasi laut/dermaga di daerah pulau terpencil dan terluar Kab Alor Provinsi NTT pada Satker Pengembangan Daerah Khusus Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal TA. 2014. Jumlah kerugian negara akibat penyimpangan yang dilakukan mencapai Rp 11 miliar dari total nilai proyek Rp 43 miliar. Tertangkapnya Sugiarto, menambah buronan Kejagung yang berhasil ditangkap sebanyak 56 buronan sejak awal tahun 2015.(dat/dra)

BM/SULUH DWI PRIAMBUDI

JAPAN STYLE: Konjen Jepang Yoshiharu Kato (kiri) didampingi Rektor Unitomo Bachrul Amiq (dua dari kiri) berbincang dengan mahasiswa saat berkunjung, Jumat (26/6).

Konjen Jepang Bantu Wujudkan Japan Corner SURABAYA (BM) – Lewat Fakultas Sastra, Jurusan Sastra Jepang, Universitas Dr SoetomomulaimerintiskeberadaanJapan Corneryangdidalamnyaadapernak-pernik NegeriSakura.JapanCornerdimaksudkan sebagai apresiasi balik dari Unitomo untuk pemerintahJepang.SelamainiUnitomodan sejumlahuniversitasdiJepangmenjalinkemitraan.SalahsatunyaSetsunanUniversity. Kemitraan yang terbangun menjadikan Unitomo menjadi jujugan pertama Konsulat Jenderal (Konjen) Jepang di awal kedinasannya di Surabaya. Seperti kemarin, setelah tiga minggu resmi dilantik sebagai Konjen Jepang di Surabaya, Mr Yoshiharu Kato mendatangi Kampus Unitomo di Jalan Nginden Semolo. Salah

satu tujuannya, mengecek Laboratorium Bahasa Jepang senilai Rp 1 Miliar bantuan pemerintah Jepang tahun 2013 lalu. Kedatangan Yoshiharu Kato disambut Tari Yosakhoi yang dibawakan mahasiswa Unitomo. Tak ketinggalan sejumlah pernak-pernik Jepang juga disuguhkan mahasiswa kampus tersebut. Mahasiswa Setsunan University yang menuntut ilmu di Unitomo tak ketinggalan menyambut. “Unitomo Surabaya, salah satu kunci hubungan diplomatik Indonesia-Jepang. Salah satu indikatornya, tiap pejabat baru Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya selalu mendatangi Unitomo dibanding kampus PTS/PTN lain di Jawa Timur,”

Ijazah Palsu

Menristekdikti Bentuk Satgas JAKARTA (BM) – Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir mengatakan pihaknya membentuk satuan tugas (satgas) ijazah palsu yang terdiri dari Kemristekdikti, Kepolisian, Kemenpan RB dan Kejagung. “Kami sudah bicara dengan Kejagung, Kemenpan RB dan Polisi, semua setuju membentuk satgas ijazah palsu,” ujar Nasir usai pembukaan pameran foto SM3T di Jakarta, Jumat (26/6). Tugas satgas tersebut melakukan verifikasi ijazah dari PNS, DPR hingga DPRD. “Langkah selanjutnya jika terbukti palsu ada di Kemenpan RB, sementara untuk DPR ada di majelis kehormatan.” Sanksi yang diberikan, diserahkan pada instansi yang berwenang. Nasir mengatakan pihaknya dengan tegas akan memberantas keberadaan ijazah palsu. Sebab, ijazah palsu berkaitan dengan perilaku korupsi. “Kami berkomitmen untuk memberantas keberadaan ijazah palsu, agar apa yang diimpikan Bapak Jokowi yakni Indonesia baru bisa terwujud,” cetus dia. Hingga saat ini, belasan PTS dibekukan oleh Kemristekdikti karena berbagai alasan, seperti tenaga dosen tidak memadai, ijazah palsu, hingga sarana dan prasarana kampus yang tidak memadai. “Beberapa waktu lalu, kami juga membekukan PTS di Surabaya. Kami juga melirik Jakarta, karena ada yang dalam satu lokasi tapi ada lima kampus berbeda,” tukas dia. (ant/dek)

kata Rektor Unitomo Bachrul Amiq, disela penyambutan Yoshiharu Kato. Amiq melihat hubungan UnitomoJepang semakin erat. “Belum lama ini ada 20 mahasiswa PTS/PTN di Jatim dapat kesempatan mengkuti cross culture di Jepang,danpendampingyangdipilihKonjen Jepang adalah dosen Unitomo. Ini kepercayaanJepangpadaUnitomo,”ujarnya. Pada Yoshiharu Kato, Unitomo menunjukkan Prodi Sastra Jepang terus berkembang. “Indikatornya, kepercayaan masyarakat pada sastra Jepang bagus. Jumlah mahasiswa baru Prodi Sastra Jepang dari tahun ke tahun bertambah. Trennya meningkat. Tidak turun jumlah mahasiswanya, padahal sas-

tra Jepang spesifik,” terangnya. Bukan hanya itu, Amiq menilai dan mengakui kegiatan berbau Jepang dari tahun ke tahun terus meningkat. Seperti Festival Bunkasai yang selalu menyedot perhatian mahasiswa dan siswa se-Jatim, bahkan Bali. Konjen Jepang di Surabaya Yoshiharu Kato bersedia membantu UnitomomewujudkanJapanCorner.“Bahasa soko guru untuk memahami budaya Jepang-Indonesia,” kataYoshiharu. Yoshiharu juga bangga melihat mahasiswa asal Jepang yang kuliah di Surabaya. Mahasiswa dari negaranya itu fasih berbahasa Indonesia, bahkan pantas mengenakan pakaian adat daerah di Indonesia. (cj-1/dek)

Guru Wajib Tulis Karya Ilmiah SURABAYA (BM) – Penulisan karya ilmiah merupakan syarat wajib bagi guru dalam jabatan profesi. Implementasi penulisan karya tulis ilmiah, salah satunya melakukan penelitian tindakan kelas (PTK). Kegiatan ini dinilai dapat membantu angka kredit guru. Hal ini diatur ke dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan dan RB) Nomor 16 Tahun 2009 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka Kreditnya. Peraturan ini menjelaskan penulisan karya ilmiah, adalah syarat wajib dari unsur dan sub unsur kegiatan guru yang dinilai angka kreditnya. Pusat Pengembangan Program Profesi Pendidik Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Pusbangprodik Ditjen GTK Kemendikbud) mengatakan Permenpan dan RB Nomor 16 Tahun 2009 tentang jabatan fungsional guru dan angka kreditnya sudah diberlakukan per 1 Januari 2013. “Para guru, mulai golongan kepangkatan III/a, untuk naik pangkat, harus melakukan kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan (PKB), yang salah satu kegiatannya melakukan PTK,” kata perwakilan Pusbangprodik Ditjen GTK Kemendikbud Hari Amirullah, Jumat (26/6). “Kami menggelar lokakarya yang

sangat membantu guru untuk menghasilkan laporan penelitian yang bermanfaat untuk meningkatkan mutu pembelajaran di kelas dan dapat diajukan untuk kenaikan pangkat guru,” ujar Hari. Spesialis pengembangan LPTK USAID Prioritas Jatim Nur Kholis mengatakan, PTK sangat bagus untuk membekali dan meningkatkan kemampuan dosen dan guru untuk melakukan tindakan setelah melihat dan mendapatkan masalah saat proses pembelajaran di kelas. “Ibarat dokter, guru dan dosen hari ini berkumpul untuk mencari

obat dan ramuan yang pas untuk menyembuhkan penyakit. Setelah ditemukan, ramuan itu nanti dibawa kembali ke sekolah untuk dipraktikkan. Tentunya setelah ada keputusan dengan melihat data secara kualitatif dan kuantitatif,” paparnya. Salah satu contohnya adalah saat seorang guru mencoba memetakan dan mengurai masalah pembelajaran dengan menggunakan metode buku besar (big book). Setelah diteliti, ternyata metode itu sangat efektif untuk memudahkan siswa dalam proses belajar. (cj-1/dek)

BM/ISTIMEWA

BIMBING: Spesialis pengembangan LPTK USAID Prioritas Jatim Nur Kholis (berdiri) siap membekali dan meningkatkan kemampuan dosen dan guru.

Rusli Sibua

KPK Tetapkan Calon Bupati Morotai Tersangka Baru JAKARTA (BM) - KPK menetapkan calon Bupati Morotai Rusli Sibua sebagai tersangka dugaan tindak pidana pemberian suap kepada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar untuk mempengaruhi putusan perkara permohonan keberatan hasil pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Morotai pada 2011. “Penyidik telah menemukan dua alat bukti permulaan yang cukup, yang kemudian menetapkan RS sebagai tersangka terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi memberi atau menjanjikan sesuatu kepada hakim dengan maksud mempengaruhi putusan perkara yang diadili,” kata Pelaksana Tugas (plt)Wakil Ketua KPK Johan Budi di gedung KPK Jakarta, Jumat. Rusli dikenakan pasal Pasal 6 ayat 1 huruf a UU No 31 tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU No 20 tahun 2001 juncto 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Pasal tersebut mengatur tentang perbuatan memberi atau menjanjikan sesuatu kepada hakim dengan maksud untuk mempengaruhi putusan perkara yang diserahkan kepadanya untuk diadili dengan ancaman pidana maksimal 15 tahun penjara dan denda paling banyak Rp 750 juta. “Ini pengembangan perkara dugaan tindak pidana korupsi di dalam MK di Pilkada. Salah satunya yang sudah divonis adalah M Akil Moctar,” tambah Johan. Penetapan tersangka itu dilakukan berdasarkan pengembangan dari vonis yang sudah dijatuhkan dan ditetapkan pada 25 Juni 2015. Dalam dakwaan Akil, disebutkan bahwa Akil menerima Rp 2,99 miliar dari Rusli Sibua. KPU Pulau Morotai sesungguhnya memenangkan pasan-

gan Arsad Sardan dan Demianus Ice sebagai kepala daerah dan wakil kepala daerah, namun Rusli Sibua dan Weni R Praisu menggugat putusan tersebut di MK dan menunjuk Sharin Hamid sebagai penasihat hukum. Akil menjadi ketua panel hakim konstitusi bersama dengan Muhammad Alim dan Hamdan Zoelva untuk memutus sengketa tersebut. Sahrin Hamid kemudian menghubungi Akil dan dibalas dengan telepon agar Rusli menyiapkan uang sebesar Rp 6 miliar sebelum putusan dijatuhkan, tapi Rusli hanya menyanggupi Rp3 miliar. Setelah menerima informasi mengenai jumlah uang yang sanggup dipenuhi, Akil meminta Sahrin mengantar langsung ke kantor MK, tapi Sahrin menolak karena tidak berani sehingga akhirnya ditransfer ke rekening CV Ratu Samagat dengan keterangan “angkutan kelapa sawit”. Rusli mengirim uang tersebut dalam tiga kali transaksi dengan nilai total Rp 2,989 miliar.Pada putusan 20 Juni 2011, MK pun memenangkan Rusli Sibua dan Weni R Paraisu dengan jumlah suara 11.384. Terkait kasus ini, KPK juga sudah menjerat sejumlah pihak yaitu Akil Mochtar yang sudah divonis seumur hidup, mantan bupati Gunung Mas Hambit Bintih divonis 4 tahun penjara, tim sukses Hambit, Cornelis Nalau Antun yang divonis 3 tahun, anggota Komisi II Chairun Nisa yang divonis 4 tahun penjara, pengacara Susi Tur Andayani divonis 5 tahun penjara, Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah divonis 5 tahun kurungan, adik Ratu Atut pengusaha Tubagus ChaeriWardana alias Wawan yang divonis 5 tahun penjara. (nat/dra)

KPK Ingatkan, Mudik Tak Gunakan Mobil Dinas JAKARTA(BM)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengingatkan para pegawai negeri sipil (PNS), agar tidak menggunakan properti negara, seperti mobil dinas untuk keperluan mudik Hari Raya Idul Fitri tahun ini. Pelaksana Tugas (Plt) Komisioner KPK, Johan Budi SP menyatakan, mobil dinas seharusnya digunakan untuk kepentingan tugas, bukan kepentingan pribadi seperti mudik. “KPK mengimbau, jangan sampai properti negara, yang seharusnya digunakan untuk kepentingan tugas, dipakai untuk kepentingan pribadi,” kata Johan, Jakarta, Jumat (26/6). Imbauan ini menanggapi adanya izin yang diberikan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (menteri PAN dan RB), Yuddy Chrisnandi kepada para PNS yang akan menggunakan kendaraan dinas untuk mudik.

Meski demikian, Johan menyatakan, pihaknya menyerahkan keputusan tersebut kepada kementerian. “Tapi itu putusan di masing-masing kementerian,” katanya. Johan mengatakan, pihaknya tidak akan menerbitkan surat edaran mengenai penggunaan mobil dinas. Biasanya, menjelang lebaran, KPK hanya mengimbau PNS untuk tidak menerima gratifikasi.”Biasanya imbauan untuk tidak menerima gratifikasi,” jelasnya. Sebelumnya, menteri PAN dan RB memberikan izin kepada para PNS yang ingin menggunakan kendaraan dinas untuk dipakai mudik. Meski demikian, Yuddy mengingatkan agar PNS menjaga mobil dinas yang merupakan aset negara itu, agar jangan sampai rusak atau hilang. “Wajib bertanggung jawab dengan kendaraannya itu,” jelasnya waktu itu.(nur/dra)


9 www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Solidaritas

PSSI Siap Bantu Alfin JAKARTA (BM) – Kondisi Alfin Tuasalamony yang membutuhkan bantuan membuat PSSI terketuk untuk turut membantu. Apalagi, Alfin dikabar akan segera menjalani operasi ketiga guna proses pemulihannya. Rencana PSSI memberikan bantuan untuk pemain Persija Jakarta itu diungkapkan Sekjen PSSI Azwan Karim. Untuk diketahui, Alfin sedang dalam posisi kesulitan untuk proses penyembuhan lanjutan. Alfin sudah menjalani dua kali operasi, sementara pihak penabrak tak mampu memberikan bantuan dana secara maksimal. Saat operasi pertama, pihak penabrak hanya memberikan 30 juta dari total 50 juta yang diberikan. Alfin harus menanggung sisanya. Sementara dioperasi kedua, Alfin menggunakan BPJS. Adapun manajemen Persija memberikan bantuan, namun dengan jumlah yang tidak banyak. “Kami akan menemui Alfin dan memberikan santuna meski nilainya tidak seberapa karena di luar pertandingan. Tapi, Alfin itu anak kita (PSSI),” kata Azwan Karim, kemarin. Sementara itu, APPI mengagendakan laga amal untuk Alfin dengan tajuk Trofeo Charity Matches Alfin Bisa, Minggu (28/ 6). Laga amal itu akan melibatkan APPI All Stars, Dompet Dhuafa All Stars, dan Specs All Stars. Jakmania juga bergerak dengan menggelar aksi turun ke jalan hingga nanti di kegiatan Solidaritas Oren di Jakarta Fair dilakukan. (dbs/dek)

BM/TOVAN BEKA

IKUT TARKAM?: Mantan pemain Persebaya Surabaya Eric Djemba-Djemba dikabarkan mengikuti turnamen Sunrise of Java Cup 2015 di Banyuwangi.

Ditinggal Pemain Ikut Tarkam Lima Pemain ke Banyuwangi, Dua di Malang SURABAYA (BM) – Satu per satu skuad Persebaya Surabaya rontok. Pemain yang diketahui terjun ke turnamen antar-kampung (tarkam) kembali bertambah. Tiga pemain Persebaya dipastikan ambil bagian di turnamen Sunrise of Java Cup 2015, 30 Juni sampai 5 Juli. Sebelumnya, diketahui pemain Persebaya yang berkiprah di level tarkam adalah Emile Mbamba, Siswanto dan Evan Dimas.Kini,bertambahdenganbergabungnya Otavio Dutra, Slamet Nurcahyo dalam barisan pemain

yang terjun ke tarkam. Selain itu, ada nama Wage Dwi Aryo dan kiper Thomas Ryan Bayu. Kabarnya, tiga pemain Persebaya yakni Dutra, Slamet dan Mbamba akan mengenakan kostum Persewangi Banyuwangi. Mereka bergabung dengan tim kebanggaan Laros Jengirat untuk tampil di Sunrise of Java Cup. Namun, manajemen Persewangi mengklaim salah satu pemain asing Bajul Ijo yang bergabung bukan Mbamba, melainkan Eric Djemba-Djemba. Ketiganya akan beradu ke-

mampuan dengan Evan Dimas, Safrizal Harahap dan Erik Dwi Ermawansyah yang membela Garuda All Star. Terkait bertambahnya pemain Persebaya yang diketahui mengikuti tarkam di Banyuwangi, manajemen mengaku belum mengetahuinya. “Kami malah belum tahu kalau Dutra, Djemba-Djemba atau Mbamba dan Slamet ikut turnamen di Banyuwangi. Setahu saya, Dutra ada di Singapura dan Djemba-Djemba masih di Prancis. Jadi, tinggal Slamet. Untuk Mbamba, info terakhir main tarkam di Tangerang,” kata Sekretaris Tim Persebaya Rahmad Sumanjaya, kepada Berita Metro, Jumat (26/5).

“Pada dasarnya kami tidak melarang pemain ikut tarkam. Tapi, sebenarnya ini masalah juga untuk manajemen, kalau mereka cedera bagaimana? Dengan kondisi seperti ini, kontrol kami ke pemain sangat longgar,” tambah pria berkacamata ini. Meski demikian, Rahmad berharap para pemain yang mengikuti turnamen tarkam di sejumlah daerah tetap izin ke manajemen lebih dulu. Selain itu, para pemain diminta menjaga etika. “Yang terpenting juga, pemain harus pandai menjaga diri masing-masing, jaga kebugaran dan menghormati etika dan norma daerah yang dituju,” ujarnya. Jika manajemen mengaku

tidak mengetahui adanya pemain yang turun pada turnamen di Kota Gandrung, tidak demikian dengan pelatih Persebaya Ibnu Grahan. “Iya benar, tapi bukan Djemba-Djemba, melainkan Mbamba. Tapi, tidak tahu lagi jika pengurus Persewangi bisa mengontak DjembaDjemba sendiri,” bebernya, ketika dikonfirmasi terpisah. Menurut pelatih berlisensi A AFC ini, Mbamba sudah berkomunikasidengandirinyasebelum mengikuti sejumlah turnamen tarkam. “Dia (Mbamba, red) juga memintakanizinuntukDutradan Slamet. Selain mereka adaWage dan Thomas yang ikut tarkam di Malang,” tutup Ibnu. (dek)

PSSI Imbau Tim Transisi na dalam suratnya dijelaskan bahwa klub peserta akan mendapatkan biaya transportasi, biaya penginapan, dan match fee. Padahal, klub Divisi Utama sudah masuk kategori profesional tak bisa lagi mendapat dana

dari APBD, termasuk juga APBN. Itu disebut diatur di Peraturan Pemerintah 2011. “Ditanggung Tim Transisi, artinya pemerintah. Ini bahaya karena tidak bisa semena-mena mengeluarkan uang rakyat. Ka-

lau keluarkan uang untuk kegiatan di luar APBN, itu kejahatan. Kalau gandeng sponsor, itu artinya gratifikasi,” jelas Direktur Legal PSSI, Aristo Pangaribuan dalam jumpa pers di Kantor PSSI, Senayan, Jumat (26/6).

BM/ISTIMEWA

JAKARTA (BM) – Meski berseberangan, PSSI tetap memberikan imbauan positif kepada Tim Transisi bentukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Sebab, rencana Tim Transisi memutar Piala Kemerdekaan bisa menimbulkan masalah hukum. PSSI mempertanyakan uang yang akan dipakai Tim Transisi untuk memutar Piala Kemerdekaan setelah mendapat laporan dari klub Divisi Utama soal undangan mengikuti turnamen itu. Dalam surat tersebut dilampirkan juga perjanjian partisipasi. Surat itu sendiri ditandatangani oleh anggota Tim Transisi, Tommy Kurniawan, yang mengatasnamakan sebagai Sekjen. PSSI mempertanyakan kare-

RINCIAN HADIAH Juara 1 Rp 5 Miliar Juara 2 Rp 3 Miliar Juara 3 Rp 2 Miliar Subsidi tiap klub Rp 100 Juta

Aristo Pangaribuan

“Sangat penting untuk PSSI mengimbau. Ini bentuk perlindungan dari kami dan jangan sampai terjebak. Bukan tidak mungkin akan menimbulkan permasalahan hukum. Baik untuk Tim Transisi maupun klub anggota PSSI,” tandasnya. Untuk diketahui, setiap klub peserta Piala Kemerdekaan 2015 akan diberi dana subsidi sebesar 100jutarupiahuntukmengarungi jalannya turnamen.Turnamen ini sendiridiklaimakandiikuti30klub Divisi Utama. “Pemerintah menyediakan total hadiah Rp 10 miliar, masing-masing Rp 5 miliar untuk juara pertama, Rp 3 miliar bagi juara kedua, dan Rp 2 miliar juara ketiga,” ungkap Menpora Imam Nahrawi, beberapa waktu lalu. (dbs/dek)

BM/TOVAN BEKA

DUKUNGAN: Cedera yang menimpa Alfin Tuasalamony membuat PSSI tergerak untuk membantu.

Arema Cronus

Gagal Ladeni Persebaya MALANG (BM) – Rencana pertandingan uji coba antara Arema Cronus melawan Persebaya Surabaya tampaknya sulit terealisasi di Stadion Kanjuruhan, Malang. Pihak panitia pelaksana terkendala izin dari kepolisian setempat. Arema mengagendakan laga persahabatan tersebut untuk menjaga kondisi tim yang tetap menjalani latihan meski kompetisi diliburkan. Selain itu, pertandingan ini juga menjadi ajang bagi Arema mencari uang saku bagi pemain menjelang hari raya Idul Fitri. “Melihat antusiasme penonton yang tidak terlalu ramai ketika menjamu Bali United Pusam, Arema awalnya ingin mengundang rival, salah satunya adalah Persebaya. Hal ini demi menarik minat Aremania untuk menonton karena mendapatkan suguhan pertandingan yang berat,” kata General Manager Arema Ruddy Widodo, Jumat (26/6), “Tetapi, kemudian Pak Haris (ketua panpel Arema, red) menyatakan dirinya mengalami kesulitan dari pihak polisi untuk mengeluarkan izin melawan Persebaya. Mereka menyarankan untuk menggelar pertandingan lain tanpa Persebaya,” lanjutnya. Setelah gagal menjamu Persebaya, kini Arema hanya fokus ke turnamen Sunrise of Java Cup (SoJC) 2015 di Banyuwangi pada 30 Juni hingga 5 Juli. Terkait dengan uji tanding setelah turnamen, manajemen akan memikirkannya. “Fokusnya saat ini ada pada turnamen itu, karena target Arema adalah menjadi juara,” tutup Ruddy. (glc/dek)

Tim Sepakbola Jatim

Gelar Seleksi dan Berharap Pemain ISL SURABAYA (BM) – Tim sepakbola Jatim proyeksi PON XIX/2016 Jawa Barat seolah tidak puas dengan komposisi pemain yang dimilikinya. Mereka terus memperkuat diri dengan menggelar seleksi pemain jebolan Porprov V/2015 Banyuwangi

lalu. Selain itu, Jatim juga masih berharap dapat menggunakan jasa pemain yang berlaga di Indonesia Super League (ISL). Tim sepakbola Jatim akan melakukan seleksi tahap kedua kepada pemain yang terpantau pada gelaran Porprov lalu. Ter-

catat, sebanyak 62 pemain dikumpulkan di Sidoarjo untuk menjalani seleksi selama tiga hari, mulai hari ini hingga Senin (29/6) nanti. “Mekanismenya seleksi nanti, kami akan bagi dalam empat tim untuk kemudian ditandingkan

BM/TOVAN BEKA

SELEKSI: Tim sepakbola Jatim proyeksi PON Jawa Barat akan menggelar seleksi untuk memperkuat komposisi pemain, hari ini.

dengan tim PON Jatim yang telah terbentuk sejauh ini,” jabar anggota komite eksekutif (Exco) Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jatim dr Wardi Azhari Siagian, Jumat (26/6). Dari 62 pemain yang akan diseleksi, hanya sekitar 22 hingga 25 pemain saja yang akan diloloskan untuk masuk ke seleksi tahap ketiga. Proses seleksi tahap kedua ini masih akan dipimpin oleh Mursyid Effendi, kepala pemandu bakat yang diterjunkan pada Porprov kemarin. “Yang pasti kami akan terus mencari yang terbaik. Kami ingin Jatim diperkuat pemain yang berkualitas di PON mendatang,” tegas pria berbadan subur ini. Oleh karena itu, Wardi mengimbau kepada seluruh pemain untuk mengeluarkan segenap kemampuan terbaiknya di seleksi tahap kedua ini. Sebab, penilaian dari hasil pe-

nampilan selama Porprov tidak akan cukup untuk membuktikan kualitas asli dari pemain tersebut. “Kalau mau jujur, kekuatan Jatim sebenarnya masih 70 persen. Belum 100 persen. Oleh karena itu kami ingin mencari 30 persen sisanya,” terangWardi. Dia lantas menjelaskan jika Asprov PSSI Jatim membutuhkan pemain yang matang.Wardi lantas menyebutkan sedikitnya ada tujuh pemain yang diincar berasal dari sejumlah klub ISL baik di Pulau Jawa maupun luar Jawa. Nama yang diincar di antaranya Ahmad Nufiandani dari Arema Cronus. Evan Dimas, Zainuri, Sahrul Kurniawan dan M. Fatchurohman dari Persebaya. “Juga ada nama lainnya. Kalau ditotal sekitar tujuh pemain dari kompetisi ISL. Aturan anyar PON memperbolehkan pemain ISL untuk berkompetisi. Batasannya adalah usia,” tandasWardi. (dek)

BM/TOVAN BEKA

BATAL: Tim Arema Cronus gagal melakoni laga uji coba melawan Persebaya Surabaya karena terganjal izin dari kepolisian.

JADWAL PERTANDINGAN SUNRISE OF JAVA CUP 2015 SELASA, 30 JUNI Persewangi Banyuwangi v s Garuda All Star RABU, 1 JULI Arema Cronus v s Bali United Pusam KAMIS, 2 JULI Garuda All Star v s Arema Cronus JUMAT, 3 JULI Persewangi Banyuwangi v s Bali United Pusam SABTU, 4 JULI Bali United Pusam v s Garuda All Star MINGGU, 5 JULI Persewangi Banyuwangi v s Arema Cronus


10 METRO SPORT

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

lintas arena

BRASIL

PARAGUAY

Bonus SEA Games Dibagi Sebelum Lebaran

(Perempat Final Copa America)

Usung Misi Balas Dendam Brasil Diprediksi Hempaskan Paraguay CONCEPSCION (BM) – Laga sengit bakal tersaji di Estadio Municipal de Concepcion, Chile saat Brasil menghadapi Paraguay di Perempat Final Copa America 2015, Minggu (28/6) pukul 04:30 WIB. Tim Samba menjalani pertandingan ini tentu saja dengan mengusung misi‘balas dendam’. Ya, Brasil pernah disingkirkan Paraguay di babak dan ajang yang sama empat tahun lalu. Saat itu langkah Brasil di Perempat Final terhenti setelah kalah dalam adu penalti usai bermain imbang 0-0 di waktu normal dan babak tambahan. Pasukan Carlos Dunga itu tentu saja tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama kala berjumpa Los Guaranies kali ini. Brasil memang tidak diperkuat Neymar lantaran harus menjalani hukuman empat laga, namun bukan berarti Dunga tidak punya alternatif lain. Willian, Robinho atau Roberto Fir-

PRAKIRAAN PEMAIN

ISTIMEWA

BRASIL (4-2-3-1) : Jefferson; Alves, Miranda, T Silva, Luis; Elias, Fernandinho; Willian, Coutinho, Robinho; Firmino.

MENGHENTAK : Skuad Brasil bakal tampil menghentak saat bentrok lawan Paraguay di Perempat Final Copa America 2015, Minggu (28/6) pagi WIB. Tim Samba pun diprediksi menang.

PARAGUAY (4-4-2) : Villar; Caceres, Da Silva, B Valdez, Piris; Bobadilla, Ortigoza, Benitez, Molinas; Valdez, Barrios.

mino tentunya sudah siap untuk menggantikan lubang yang ditinggalkan Sang Kapten. Absennya Neymar seharusnya sudah tidak lagi menjadi masalah besar bagi Brasil. Na-

LIVE KOMPAS TV MINGGU (28/6) PKL.04:30 WIB

PERJALANAN KE PEREMPAT FINAL BRASIL 22-06-2015 18-06-2015 15-06-2015

mun, kekhawatiran yang harus mereka hadapi sekarang adalah sang lawan Paraguay. Brasil pantas waspada lantaran anak buah Ramon Diaz itu belum tersentuh kekalahan sejak bergulirnya turnamen. Mereka mampu menahan imbang Argentina dan Uruguay serta me-

PERJALANAN KE PEREMPAT FINAL PARAGUAY

Brasil 2 - 1 Venezuela Brasil 0 - 1 Kolombia Brasil 2 - 1 Peru

1

21-06-2015 17-06-2015 14-06-2015

Uruguay 1 - 1 Paraguay Paraguay 1 - 0 Jamaica Argentina 2 - 2 Paraguay

BOLIVIA

nang tipis atas Jamaika. Kondisi skuad Paraguay juga sedang kondusif. Ketiga penyerang mereka sudah mampu mencetak gol di ajang ini. Lucas Barrios membukukan dua gol, Edgar Benitez dan NelsonValdez masing-masing satu. Hal itu tentu saja menjadi modal yang positif saat menantang Brasil. Apakah Brasil bisa menuntaskan dendam mereka empat tahun lalu? Apakah justru Paraguay yang menambah luka bagi

PERU

Tim Samba? Kekuatan Brasil memang sedikit di atas Paraguay, namun bukan berarti mereka bisa meremehkan lawannya kali ini. Sedikit saja membuat kesalahan tentu saja akan berakibat fatal. Paraguay juga tak mau tinggal diam dan bertekad memberikan perlawanan yang sengit kepada pasukan Carlos Dunga. Tapi dari sisi kualitas, Brasil diprediksi akan memenangkan laga dengan skor 2-0. (dbs/azt)

JAKARTA (BM) – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan memberikan bonus kepada olahragawan peraih medali pada SEA Games 2015 pada 9 Juli 2015. Yang berbeda dari penyerahan bonus SEA Games kali ini, Kemenpora tidak hanya memberikannya kepada atlet dan pelatih, tapi juga bagi cabang olahraga (PB/PP) yang mampu memenuhi atau melebihi target medali yang ditetapkan pada pesta olahraga dua tahunan tersebut. “Kita memang kecewa dan harus berbenah karena hanya menempati peringkat kelima pada SEA Games 2015. Namun demikian, kami tetap memperhatikan bahwa ternyata ada cabor yang bisa memenuhi target, bahkan bisa menjadi juara umum. Reward pantas diberikan kepada cabor-cabor memenuhi atau melebihi target medali untuk merangsang pengurus cabor lain agar meningkatkan prestasi,” ujar Menpora Imam Nahrawi. Cabor yang mendapatkan bonus karena telah memenuhi atau melampaui target tersebut adalah judo, bulu tangkis, atletik, wushu, panahan, kano/rowing/perahu naga dan ski air. Menpora juga memberikan piagam penghargaan kepada perwakilan pengurus cabor berprestasi tersebut saat acara Evaluasi SEA Games 2015 di AulaWisma Pemuda Kemenpora, Kamis (25/6). Ia menegaskan bahwa pihaknya juga akan merealisasikan janji untuk segera mungkin menyerahkan bonus SEA Games tersebut. Yakni sebelum lebaran dan sudah direncanakan tanggalnya yakni pada 9 Juli mendatang. “Bonus ini merupakan salah satu bentuk apresiasi dan komitmen pemerintah untuk dapat memacu prestasi,” tambah Cak Imam, sapaan akrab Imam Nahrawi. Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi dan Olahraga Kemenpora, Djoko Pekik Irianto mengatakan, besaran bonus SEA Games 2015 sama dengan sebelumnya. Yaitu atlet peraih medali emas perorangan akan menerima bonus sebesar Rp200 juta, peraih medali perak Rp50 juta dan perunggu Rp30 juga. Sedangkan untuk nomor beregu, peraih emas akan mendapatkan Rp100 juta, perak Rp30 juta dan perunggu Rp25 juta. Bonus juga akan diberikan kepada para pelatih yang mendampingi atlet peraih medali sesuai dengan pagu yang sudah ditentukan. Khusus untuk bonus cabor yang mampu memenuhi atau melebihi target medali yang ditetapkan, akan diberikan vocher Rp 200juta. “Bonus berupa Voucher ini bisa digunakan untuk ikut kejuaraan internasional. Kemana aja silahkan ditentukan oleh PB-nya,” ujar Djoko Pekik. Dana yang digunakan untuk memberikan atlet yang berprestasi pada SEA Games 2015 berasal dari APBN melalui Asisten Deputi Promosi dan Penghargaan Kemenpora. Pada SEA Games 2015 di Singapura, kontingen Indonesia mampu mengumpulkan sebanyak 47 medali emas, 61 perak dan 74 perunggu. (kcm/azt)

3

(Perempat Final Copa America)

Guerrero Hat-trick, Peru ke Semifinal TEMUCO (BM) – Peru melangkah ke Semifinal Copa America 2015 usai membungkam Bolivia 3-1 di laga Perempat Final di Estadio Municipal German Becker, Jumat (26/6) pagi WIB. Peru langsung tampil menekan sejak menit-menit awal

pertandingan. Beberapa kali skuad asuhan Ricardo Gareca tersebut mendapatkan beberapa peluang untuk membobol gawang Bolivia. Di menit ke-21, pendukung Peru bersorak setelah Paolo Guerrero mengubah skor men-

jadi 1-0 untuk keunggulan timnya. Gol tersebut diciptakannya seusai menerima umpan silang Juan Vargas. Hanya berselang dua menit, kembali Guerrero mencetak gol untuk menambah keunggulan Peru menjadi 2-0 melalui se-

ISTIMEWA

TIGA GOL : Bomber Peru, Jose Paolo Guerrero mencetak tiga gol alias hat-trick saat Peru menggulung Bolivia 3-1, Jumat (26/6) pagi WIB di Perempat Final Copa America 2015.

rangan balik cepat pada menit ke-23. Kali ini, ia sukses memanfaatkan umpan Christian Cueva. Tertinggalduagol,Boliviamencoba keluar tekanan. Pada menit ke-31, mereka mendapatkan peluang emas. Namun, bola sundulan Marcelo Martins Moreno masih dapat ditepis sangat baik oleh kiper Peru, Pedro Gallese. Menjelang turun minum, giliran Peru yang menciptakan peluang untuk menambah keunggulan. Sayang, bola tendangan bebas Jefferson Farfan membentur mistar gawang Bolivia. Di babak kedua, penyerang Bolivia, Ricardo Pedriel, terlihat terjatuh di dalam kotak penalti setelah dijegal oleh kiper Gallese pada menit ke-67. Namun, wasit tidak melihat hal itu sebagai pelanggaran. Terus menyerang agar memperkecil kedudukan, justru Bolivia kembali kebobolan. Guerrero kembali menjadi bintang kemenangan Peru setelah sukses mencetak gol ketiganya di pertandingan ini pada menit ke-75. Sukses memotong umpan dari salah satu bek Bolivia, Guerrero menggiring bola ke dalam kotak penalti hingga tinggal berhadapan satu lawan satu

dengan kiper. Ia pun melepaskan tembakan mendatar yang masuk ke pojok gawang Bolivia. Skor 3-1 untuk Peru. Pada menit ke-84, Bolivia akhirnya mendapatkan kesempatan memperkecil kedudukan menjadi 3-1 setelah Damian Lizio dilanggar di kotak terlarang Peru. Martins Moreno yang didaulat menjadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan itu. Skor 1-3 untuk Peru bertahan hingga laga usai. Di semifinal, Peru menghadapi Chile di Estadio Monumental David Arellano, Santiago, Selasa (30/6) pagi. Cile lebih dulu lolos setelah mengalahkan juara bertahan, Uruguay 1-0 pada Kamis (25/6) pagi. (dbs/azt)

SUSUNAN PEMAIN BOLIVIA (5-3-2) : Quinonez; Hurtado (Escobar 45’), Morales (Lizio 45’), Raldes, Coimbra, Zenteno; Chumacero, Bejarano, Dalence; Jimenez (Pedriel 68’), Moreno. PERU (4-4-2) : Gallese; Zambrano, Vargas, Advincula, Ascues; Cueva (Reyna 82’), Farfan (Hurtado 77’), Retamoso, Yotun; Guerrero, Pizarro (Carrillo 66’).

Satnam Singh Bhamara

Pebasket India Gabung Klub NBA NEW YORK (BM) – Satnam Singh Bhamara menjadi pemain kelahiran India pertama yang bergabung dengan klub NBA setelah terpilih sebagai draft oleh klub Dallas Mavericks. Bhamara, yang berusia 19 tahun, merupakan pemain yang berasal dari desa kecil di Punjab, India. Pemain dengan tinggi badan 2,18 meter ini menjadi pemain pertama yang terpilih oleh klub NBA tanpa melalui proses bermain di kompetisi tingkat universitas. Sebelumnya, sudah ada pemain keturunan India, Sim Bhullar, yang bermain untuk klub Sacramento Kings pada April lalu. Namun, Bhullar merupakan pemain keturunan India yang lahir di Kanada. Bhamara diharapkan akan mengikuti jejak Yao Ming, menjadi pembuka popularitas bola basket di India. Selama ini, olahraga yang populer di India memang berasal dari Inggris, seperti kriket. “Saya pikir, saya bisa menjadi pembuka pintu untuk siapa pun yang ingin datang dan bermain di sini. Ini baik buat India dan semua pemain,” kata Bhamara. Bhamara merupakan pemian lulusan akademi olahraga IMG di Florida. Ia telah berlatih selama lima tahun di akademi tersebut dan menjadi bagian dari program pemuda dari 39 negara. (kcm/azt)

Rossi Catat ‘Pole Position’ Perdana Musim Ini ASSEN (BM) – Pebalap MovistarYamaha,Valentino Rossi, berhak atas pole position GP Belanda di Sirkuit Assen setelah mencatat waktutercepatpadasesikualifikasi, Jumat (26/6). Jorge Lorenzo jadi pebalap terakhir yang turun ke lintasan pada sesi 15 menit ini. Sementara Marc Marquez melesat denganputaran1menit33,005detik yang memastikannya memimpin sesi sekaligus mencatat rekor baru di Assen. Sekitar empat jam sebelumnya, Rossi mencatat rekor pu-

taran tercepat di Assen pada sesi latihan bebas ketiga dengan 1 menit 33,167 detik. Di bawah tiga menit sesi kualifikasi, rekor brau kembali tercipta. Aleix Espargaro, yang musim lalu mencatat pole position perdananya pada kelas MotoGP di Assen, menggeser Marquez berkat putaran 1 menit 32,858 detik. Sesi tersisa di bawah satu menit ketika Rossi melesat ke posisi tercepat berkat putaran 1 menit 32,627 detik. Catatan waktu Rossi bertahan hingga sesi be-

rakhir. Ini merupakan pole position perdana pebalap 36 tahun tersebut, musim ini. Rossi akan didampingi Espargaro dan Marquez di baris terdepan start. Dani Pedrosa berhasil mengunci tempat start keempat, sementara Lorenzo tercecer di posisi kedelapan. Balapan GP Belanda akan berlangsung Sabtu (27/6) mulai pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 19.00WIB. Sementara Marc Marquez menutup sesi latihan bebas GP Belanda dengan menjadi yang

tercepat. Pada sesi latihan bebas keempat atau terakhir di Sirkuit Assen, Jumat (26/6), pebalap Repsol Honda ini mencatat waktu terbaik 1 menit 33,387 detik. Beberapa pebalap memanfaatkan sesi ini untuk mencoba berganti motor atau melakukan flag to flag sebagai antisipasi jika terjadi hujan dan harus berganti mesin saat balapan. Hingga pertengahan sesi yang berlangsung 30 menit tersebut, Marquez memimpin dengan waktu putaran 1 menit 33,387 de-

tik.Valentino Rossi berada di urutan kedua dengan putaran lebih lambat 0,153 detik. Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo berada di urutan ketiga dan keempat. Padamenit-menitterakhirsesi, Lorenzo berhasil memperbaiki catatan waktunya dan menggeser Pedrosa dari posisi ketiga. Sementara Marquez dan Rossi bertahan sebagai dua tercepat hingga sesi berakhir. Selanjutnya, para pebalap turun pada sesi kualifikasi untuk menentukan posisi start balapan. (kcm/azt)

ISTIMEWA

BERAKSI : Pebalap Movistar Yamaha asal Italia, Valentino Rossi, beraksi pada sesi latihan bebas kedua GP Belanda di Sirkuit Assen, Kamis (25/6).


KOTA PROBOLINGGO 11

BERITA METRO www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Tak Legal, Desak Bentor Dilarang PROBOLINGGO (BM) - Keberadaan becak motor (bentor) di Kota Probolinggo sulit dilegalkan karena berbenturan dengan UU. Faktanya, bentor juga kerap dikeluhkan karena dianggap mengancam eksistensi angkutan Kota Probolinggo. Di sisi lain, perkembangan bentor juga dianggap membantu memperbaiki nasib pengayuh becak sehingga mulai dilirik bengkel-bengkel las yang berada di tengah kota hingga ke pinggiran kota. Melihat kondisi ini, bentor juga berimbas pada perekonomian para penarik becak manual. Selama ini mereka dikucilkan karena terlalu pelan dan tak dapat menjangkau wilayah yang jauh. Menurut Sanusi (45), penarik becak yang warga Ketapang, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, bentor bermesin diesel ini tak legal dan tak layak beroperasi di jalanan sehingga perlu ditertibkan. Ia khawatir jika bentor dibiarkan, angkutan umum lainnya merugi. “Kami hanya meminta pemerintah memaksimalkan peran angkutan umum yang ada saja agar tidak muncul konflik sosial

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

Perbanyak Rambu Larangan, Penertiban Harus Tegas

PROBOLINGGO (BM)- Suasana Bulan Ramadan di Kota Probolinggo turut dimeriahkan dengan maraknya mainan baru di daerah pinggiran kota seperti Ketapang dan pesisir. Yaitu, munculnya basoka mainan yang menghasilkan bunyi ledakan seperti petasan, atau lodong karbit, terbuat dari bahan-bahan sederhana yang relatif mudah diperoleh. Mainan tersebut di beberapa pelosok wilayah Kota Probolinggo memilki banyak sebutan, mulai basoka karbit, mercon bumbung, meriam karbit hingga basoka uap. Bentuk umunya berupa satu selongsong bamu ,atau pipa yang terbuat dari paralon terus disambung botol handbody diikat karet ban bekas ban dalam yang sudah pecah. Basoka ini berbahan bakar karbit kecil, juga air karena dari uap itulah yang menim-

bulkan suara ledakan. Untuk menyalakannya digunakan tongkat panjang semacam obor. Cara kerjanya, dengan mengisi air sedikit dan karbit setelah karbit terasa hangt barulah basoka ini bisa dibunyikan menggunakan obor. Meski terlihat sederhana dan kuno, banyak dipasarkan dengan bebas. Harga yang ditawarkan bervariasi, antara Rp 20 ribu sampai Rp 50 ribu per unit. ”Harganya saya tentukan tergantung dari bahan dan pernak-pernik, serta tingkat kesulitan dari cara merakitnya,” ujar salah seorang warga yang pernah membeli alat tersebut. Selain itu, beberapa pekan sebelum memasuki Ramadan, di kota Probolinggo banyak anak-anak membuat sendiri karena cukup mudah dan murah. (kur/ard/azt)

FOTO:BM/ARDY PRATAMA

’Basoka Karbit’ Jadi Pilihan Peminat Petasan

MURAH MERIAH: Basoka karbit yang murah meriah menjadi mainan favorit di daerah pinggiran saat Bulan Ramadan ini.

DIKELUHKAN: Tampak becak motor (bentor) mengisi BBM di SPBU seperti laiknya kendaraan roda dua dan roda empat. Keberadaan bentor dikeluhkan penarik becak manual dan pengusaha angkutan.

terus-menerus. Bentor sedikit saja pengusaha angkutan rugi karena penumpangnya semakin sedikit,” ujar Sanusi. Sementara ini, dengan banyaknya rambu-rambu larangan bagi bentor beroperasi di tempat umum, sedikit menekan jumlah bentor, sehingga para penarik becak bisa dapat muatan lagi.

Meski demikian, Sanusi berharap bahwa ke depan polisi bisa lebih tegas pada penarik bentor ,karena sampai saat ini masih ada saja penarik bentor yang sering mangkal di tempat umum, bahkan untuk mengisi BBM pun dilakukan di SPBU, layaknya kendaraan roda dua dan roda empat. (ard/fik/azt)

Fasilitas Taman Sering Disalahgunakan suasana kota lebih rindang dan nyaman. Tapi malah disalahgunakan untuk berbuat mesum. Parahnya lagi dilakukan di siang hari saat Ramadan. Seperti terlihat di Taman Semeru, Jumat (26/6), dua anak di bawah umur sengaja tiduran berpelukan sambil berciuman di samping gazebo untuk mengelabuhi pandangan dari jalan raya. Sayangnya saat kepergok Berita Metro (BM), mereka langsung

kabur begitu saja. Adanya kejadian seamacam ini diharapkan bisa menjadi sorotan bagi Pemkot Probolinggo untuk lebih rutin melakukan razia dan taman membutuhkan penjaga. “Dalam waktu dekat, tim Satpol PP Kota Probolinggo juga akan ditempatkan di sana menyisisr tempat-tempat yang kerap dijadikan tempat mesum,” kata Drs Sudi Pramudya MSi saat ditemui di kantor DPRD Kota Probolinggo. (ard/azt)

KABUPATEN PROBOLINGGO

BERITA METRO www.beritametro.co.id

Gelar Survei Perlintasan Rel KA

Lanjutkan

Widi Purwanto, Nomor 2 untuk Semua

PROBOLINGGO (BM) – Untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kecelakaan lalu lintas di perlintasan rel Kereta Api (KA) saat mudik Lebaran, Polres Probolinggo bersama PT KAI melakukan survei perlintasan KA yang berpalang pintu maupun yang tidak berpalang pintu. Disinyalir, jalan yang berada di perlintasan Rel KA banyak yang berlubang dan rusak. Begitu pula alat sensor alarm peringatan di jalan perlintasan KA yang tidak berfungsi karena rusak. Kasat lantas Polres Probolinggo, AKP Hegy Renanta mengatakan, survei tersebut kegiatan merupakan perintah pimpinan atau pengececekan jalan maupun perlintasan KA di jalur Selatan dan Timur. “Tujuannya agar masyarakar yang hendak mudik Lebaran bisa lancar dan aman,” ungkapnya. Dia menjelaskan, menjelang mudik Lebaran nanti, Polres Probolinggo juga akan menempatkan Pos Pengamanan (Pos Pam) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) di titik-titik jalur yang rawan macet dan rawan laka. Sedangkan soal jalan di sekitar perlintasan rel KA yang rusak, masih diinventarisir bersama dengan PT KAI. Rencananya upaya

FOTO:BM/SAIFULLAH

Amankan Masyarakat Jelang Mudik Lebaran

PERLINTASAN KA: Polres Probolinggo bersama PT KAI saat melakukan survei perlintasan KA yang berpalang pintu maupun yang tidak berpalang pintu.

inventarisir itu akan berkerjasama dengan Pemkab Probolinggo untuk segera dilakukan perbaikan. Sehingga saat arus mudik Lebaran nanti jalan tersebut sudah bisa dilalui. Kepala Stasiun Leces, Andi mengungkapkan, di wilayah sektor 9.3 Leces yang meliputi perlintasan rel KA mulai Jati Tengah Kota Probolinggo sampai Ranuyoso Lumajang terdapat 41 lintasan KA, ada tujuh berpalang

pintu dan 34 tidak berpalang pintu. Daerah rawan kecelakaan ada di tiga titik perlintasan, yaitu Jati Tengah, Jorongan dan Clarak Leces. “Jalan perlintasan rel KA yang rusak masuk areal rel KA, sehingga menjadi tanggung jawab PT KAI. Sedangkan jalan rusak di sekitar rel KA namun tidak masuk areal rel KA merupakan tanggung jawab provinsi,” tegasnya. (sip/azt)

PROBOLINGGO (BM) - Selama Bulan Ramadan ini, permintaan bahan pokok seperti beras terus meningkat. Peningkatan permintaan itu terlihat di Pasar Leces, Kabupaten Probolinggo. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dipesrindag) Kabupaten Probolinggo, Sidik Wijanarko saat dikonfirmasi menjelaskan, selama Bulan Ramadan hingga menjelang Lebaran nanti, kebutuhan bahan pokok memang mengalami peningkatan. Sedangkan harganya juga cenderung mengalami kenaikan. “Itu sudah menjadi hukum pasar,” katanya. Untuk menstabilkan harga di pasaran, kata dia, Diskopindag

FOTO: BM/SUGIANTO

Bulan Ramadan, Permintaan Beras Meningkat

STOK BERAS: Permintaan beras terus meningkat di Bulan Ramadan. Peningkatan permintaan itu terlihat di Pasar Leces, Kabupaten Probolinggo.

Kabupaten Probolinggo terus melakukan pantauan. Selain itu juga menggelar giat operasi pasar murah yang dilakukan di sejumlah

pasar tradisional. Sementara itu, salah seorang pedagang beras di Pasar Leces, Supandi mengatakan, selama Bulan

Ramadan ini permintaan beras memang mengalami peningkatan. Seperti jenis beras IR 64.“Biasanya sebelum puasa kemarin, permintaan hanya 1 ton beras saja, namun sekarang sampai mencapai 2 ton,” terangnya. Sedangkan soal harga beras masih terlihat stabil di pasaran. “Harga beras jenis IR 64 Rp 7.100 perkilogram. Jadi masih stabil,” timpalnya. Salah satu faktor tingginya permintaan beras, kata Supandi, karena banyak warga yang menggunakannya untuk kepentingan zakat fitrah. Sehingga untuk memenuhi permintaan konsumen, dia sudah menyediakan stok jauh-jauh hari. (ugi/sip/azt)

PROBOLINGGO (BM) - Widi Purwanto selaku incumbent Kepala Desa Kebonagung, bertekad untuk melanjutkan pembangunan dan memajukan desa serta meningkatkan kesejahteraan Rakyat desanya. Selama menjabat sebagai Kepala Desa Kebonagung pada priode lalu, Widi sukses untuk memajukan desanya dengan berbagai pembangunan dan mengutamakan kepentingan masyarakat. “Saya tahu sendiri Pak Widi, orangnya itu tidak neko-neko. Orang baik dan bagus serta peduli kepada rakyatnya, sekarang ini hanya untuk melanjutkan lagi programnya. Karena programnya (Widi, red) ke depan itu sangat bagus untuk membangun dan mengembangkan desa ini,” ujar seorang warga, Jumat (26/6). Maka untuk Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang dilakukan serentak 8 Juli 2015 mendatang, Widi mendaftar dan lolos sebagai Bakal Calon (balon) Kepala Desa Kebonagung. Bahkan, Widi mendapat nomor urut 2. “Nomor urutnya Pak Widi Nomor urut 2, sama seperti nomor urutnya Joko Widodo saat Pilpres,” terang Abdullah pada Berita Metro (BM). Sementara menurut Widi Purwanto, ia berniat mencalonkan kembali sebagai Kepala Desa Kebonagung untuk kemajuan daerah dan telah merancang lanjutan program pembangunan berikutnya. Sebab, kemajuan daerah tidak dapat dicapai hanya dalam waktu satu

FOTO: BM/ABDULLAH IRAWAN

PROBOLINGGO (BM) - Bulan Ramadan yang seharusnya dihiasi dengan memperbanyak ibadah dan beragam amal kebajikan, justru oleh segelintir anak muda di Kota Probolinggo diisi dengan perbuatan bejat, seperti bermesraan dan berciuman di tempat umum. Ruang Terbuka Hijau Perkotaan (RTHP) yang sengaja dibangun Pemkot Probolinggo lewat bantuan provinsi atau pusat, digunakan untuk membuat

Widi Purwanto

periode. “Mohon doa restu dan dukungannya. Mari sukseskan Pilkades untuk Desa Kebonagung ini. Agar melanjutkan program ke depan demi kemakmuran bersama rakyat serta mengembangkan Desa kebonagung yang kita cintai,” harapnya. (adv/wan/sip)

Pilkades Jrebeng Dituding Sarat Intervensi PROBOLINGGO (BM) - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Jrebeng, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo kian memanas. Hal itu berawal dari pengundian nomor urut calon kepala desa yang dituding sarat intervensi dan kecurangan. Bagaimanatidak,awalnyapanitia menetapkan tiga bakal calon dinyatakan telah lolos verifikasi dan berhak mengikuti pemilhan kepala desa setempat, ketiganya adalah Jidin, Bunawi Nasir dan Sunarto. Namun,saatdilakukanpengundian nomor urut hanya dua calon saja yang diikutkan yakni Jidin dan Bunawi Nasir.

Mengetahui jagonya tak diikutsertakan dalam pengundian nomor urut, Sudarsono, salah seorang tim sukses dari Sunarto akan menempuh jalur hukum atas keputusan pengundian nomor urut tersebut. ”Kami akan tempuh melalui jalur hukum ke PTUN dengan bekal surat penetapan Sunarto,” ujarnya pada Berita Metro. Darsono juga menilai jika Pemilihan Kepala Desa di Jrebeng sarat dengan intervensi dari Pemkab Probolinggo. ”Karena kami juga mempunyai bukti jika ada salah satu pejabat pemerintah yang melakukan penekanan kepada panitia untuk mengundurkan

diri,” tukasnya. Usai menggelar rapat penetapan nomor urut, Kabag Pemerintahan Kabupaten Probolinggo, Edy Suryanto pada wartawan menuturkan jika semuanya telah dilakukan sesuai prosedur. ”Kami telah melakukan pengundian nomor urut sesuai prosedur dan hanya diikuti saudara Jidin dan Bunawi saja,” ujarnya. Sementara itu, Edy enggan berkomentar jauh tentang bagaimana mekanisme pengundian nomor urut yang telah ditetapkan tiga calon dan hanya diikuti dua calon saja. “Tanya Pak Camat saja,” ujarnya. (med/sip/azt)


www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015 HARGA EMAS 0,06%

0,3%

0,3%

0,5%

0,4%

0,4%

0,2%

0,3%

IHSG

NIKKEI

STI

FTSE

KLCI

DJIA

NASDAQ

S&P500

4,923

20,706

3,321

6,774

1,710

17,890

5,112

2,102

JUAL (Rp/gr)

502,759

BELI (Rp/gr)

482,649 SUMBER: GERAIDINAR

KURS MATA UANG

US$/OZT:

USD

SGD

EUR

AUD

1,173.55

JUAL: 13.315,00 BELI : 13.295,00

JUAL: 9.886,41 BELI : 9.866,41

JUAL: 14.946,28 BELI : 14.846,28

JUAL: 10.268,89 BELI : 10.188,89

IDR/USD: 13,325

SUMBER:KLIKBCA.COM

BERLAKU 26 JUNI 2015 - SUMBER: IMQ21.COM

PKP di Jawa dan Bali FOTO-FOTO : BM/ANTARA

KERAJINAN BATIK Perajin mengerjakan pembuatan kain batik khas Kebumen di Sentra Industri Batik Seliling, Kebumen, Jumat (26/6). Kain batik khas bercorak glebak engkol dan sapu jagad yang dipasarkan dengan kisaran harga Rp 300.000 hingga Rp1 juta per lembar itu banyak diburu para kolektor.

Garuda Siap Angkut 1,6 Juta Penumpang saat Lebaran JAKARTA (BM) - Garuda Indonesia menargetkan mengangkut 1,6 juta penumpang pada musim mudik lebaran pada 9-27 Juli 2015 (H-8 sampai H+10). Direktur Utama Garuda Indonesia, Arif Wibowo mengatakan, jumlah penumpang yang ditargetkan Garuda itu nyaris 100 persen dari kapasitas tempat duduk yang disediakan oleh maskapai tersebut pada lebaran ini. Perseroan plat merah itu siap menyiapkan untuk mengangkut sebanyak 1,62 juta tempat duduk. “Lebih detailnya, kami menyediakan tambahan kursi pada periode tersebut sebanyak 187.000 kursi. Sementara regulernya sendiri berkisar 1,43

FOTO:BM/IST

Arif Wibowo

juta penumpang. Kami optimistis jumlah keseluruhan kapasitas

tempat duduk, bisa terisi semuanya pada lebaran kali ini,” terang Arif, di Bandara Soekarno Hatta, Jumat (26/6). Ia menjelaskan, dalam memenuhi jumlah kapasitas tempat duduk tersebut, Garuda menyiapkannya dengan penerapan extra flight ataupun pengoperasian pesawat yang berkapasitas yang lebih besar pada rute-rute tertentu. “Pada extra flight setidaknya kami sudah mengajukan 20 extra flight kepada Kementerian Perhubungan (Kemhub), tetapi sejauh ini kami belum mendapatkan responnya secara lebih lanjut lagi. Ini memang butuh waktu karena menyangkut ro-

tasi pesawat juga. Slot itu terkait denganrotasipesawat,tidakbisa asal sembarangan slot,” ujar Arif. Arif menyebutkan, beberapa rute yang bakal ditambah penerbangannya adalah Jakarta– Yogyakarta, Jakarta-Denpasar, serta beberapa rute internasional yakni Jakarta-Sydney dan Jakarta-Perth. Penerbangan extra flight akan menggunakan B737-800 dengan kapasitas 162 kursi. Sedangkan, lanjut Arif, pengoperasian dengan menggunakan pesawat berukuran lebih besar bakal diprioritaskan pula pada rute Jakarta-Denpasar, Jakarta-Padang, JakartaSingapura, dan Jakarta-Hongkong.(nis/dra)

REI Sudah Bangun 32 Ribu Unit hingga Juni JAKARTA (BM) - Mendukung program pemerintah soal peneyediaan 1 juta rumah, Real Estate Indonesia (REI) sebagai perkumpulan para pengembang perumahan di Indonesia yang turut serta dalam program satu juta rumah menyatakan telah merealisasikan pembangunan sebanyak 32.076 unit hingga bulan Juni 2015. Ketua Umum REI Eddy Hussy menjelaskan, total proyek yang telah direalisasikan tersebut dibangun oleh 26 DPD REI yang tersebar diberbagai provinsi di

Indonesia. “Jumlah tersebut direalisasikan oleh 26 DPD REI yang sudah confirm untuk bangun tahun ini. Tapi kami belum tahu jumlah ini akan bertambah, karena ada data yang belum masuk,” tutur Eddy di Jakarta, Jumat (26/6). Eddy melanjutkan, proyek yang telah rampung dibangun tersebut merupakan 28,1 persen dari target pembangunan yang telah ditetapkan tahun ini sebanyak 118 ribu unit. Pihakanya mengakui, total target

pembangunan tahun ini memang berkurang dari target awal sebanyak 287 ribu unit per tahun. Hal tersebut dikarenakan waktu memulai pembangunan sangat minim. “Tahun ini diperkirakan hanya mampu 118 ribu unit, dikarenakan waktunya hanya setengah tahun. Sisanya masih sekitar 80 ribu unit kami yakin bisa terlaksana selama enam bulan kedepan. Tapi untuk tahun depan kami berkomitmen untuk membangun 287 unit per tahunnya,” pungkasnya.(nat/dra)

Laba Menurun, LAMI Tetap Bangun Apartemen SURABAYA (BM) - Kebijakan mendirikan apartemen karena minat untuk memiliki apartemen di kalangan muda terus meningkat saat ini. Eksekutif muda membutuhkan apartemen karena kondisi lahan semakin minim. Selain itu, kondisi perekonomian di Indonesia menunjukkan tandatanda ke arah positif. Guna mengantisipasinya PT Lamicitra Nusantara Tbk sebagai salah satu pelaku pengembang dan pengelolaan properti terus melakukan terobosan dengan membangun properti di kawasan Surabaya. Saat ini, Lamicitra telah memenuhi kebutuhan mendirikan apartemen, seperti infrastruktur

dan izin mendirikan bangunan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya. “Kami telah merancang mendirikan apartemen, RUPS telah menyepakati mengembangkan bisnis ini,” kata Direktur LAMI Prasetyo Kartika di Surabaya kemarin. Direktur Independen LAMI Robin Kejali mengatakan, saat ini pertumbuhan penjualan dan pendapatan usaha 2014 mencapai Rp 130,470 miliar atau naik sebesar 5,17 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya mencapai Rp 123,723 miliar. “Kenaikan ini berkisar 23,62 persen. Sementara pendapatan jasa depo peti kemas alami penurunan sebesar 1,35 persen

dari Rp 1,880 miliar tahun 2013 menjadi Rp 1,855 miliar di bulan Desember. Begitu juga pendapatan di sektor real estate di tahun itu mengalami penurunan 15,98 persen,” ungkap Robin. Robin berharap tahun ini pertumbuhan kinerja perse-

roan mengalami kenaikan walaupun kondisi pertumbuhan ekonomi kian melambat dan nilai kurs rupiah kian melemah. Meski demikian, pihaknya dan jajaran Direksi LAMI terus melakukan terobosan baru dengan memperluas jaringan bisnisnya.(top/dra)

Harus Gunakan E-Faktur Pajak per 1 Juli JAKARTA (BM) - Pengusaha Kena Pajak (PKP) yang dikukuhkan Kantor Pelayanan Pajak di Jawa dan Bali diwajibkan membuat faktur pajak berbentuk elektronik (e-Faktur) mulai 1 Juli 2015. Pemberlakuan e-Faktur merupakan wujud peningkatan layanan Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak bagi PKP yang dimaksudkan untuk memberikan kemudahan, kenyamanan, dan keamanan dalam melaksanakan kewajiban perpajakan khususnya pembuatan faktur pajak. Agar dapat menggunakan aplikasi e-Faktur ini, PKP membutuhkan sertifikat elektronik yang dapat diperoleh dengan cara mengajukan permintaan sertifikat elektronik kepada Kantor Pelayanan Pajak tempat Pengusaha Kena Pajak dikukuhkan. “PKP yang telah diwajibkan membuat e-Faktur, tapi tidak membuat e-Faktur atau membuat e-Faktur yang tidak mengikuti tata cara yang telah ditentukan, dianggap tidak membuat faktur pajak dan dikenai sanksi administrasi berupa denda sebesar dua persen dari Dasar

FOTO:BM/IST

Mekar Satria Utama

Pengenaan Pajak sesuai pasal 14 ayat 4 UU Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan,” ujar Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat Ditjen Pajak, Mekar Satria Utama, Jumat (26/6). Selain itu, pembeli barang kena pajak dan atau penerima jasa kena pajak telah berperan secara aktif untuk memastikan pajak pertambahan nilai atau pajak pertambahan nilai dan

pajak penjualan atas barang mewah yang telah dibayar ke pengusaha kena pajak penjual barang kena pajak dan atau jasa kena pajak disetor ke kas negara. “Faktur pajak yang diterbitkan oleh PKP yang telah diwajibkan membuat e-Faktur namun tidak dalam bentuk e-Faktur atau dalam bentuk e-Faktur tapi tidak sesuai tata cara yang ditetapkan, tidak dapat dijadikan pajak masukan bagi pembeli barang kena pajak, dan atau penerima jasa kena pajak,” kata Mekar Secara spesifik, manfaat dari e-Faktur bagi PKP di antaranya tanda tangan basah digantikan dengan tanda tangan elektronik, e-Faktur pajak tidak diharuskan untuk dicetak sehingga mengurangi biaya kertas, biaya cetak, dan biaya penyimpanan, Aplikasi e-Faktur pajak satu kesatuan dengan aplikasi e-SPT sehingga lebih memudahkan pelaporan SPT Masa PPN serta permintaan nomor seri faktur pajak disediakan secara online via website Ditjen Pajak, sehingga tidak perlu lagi datang ke Kantor Pelayanan Pajak.(nis/dra)

Bank Jatim Luncurkan Program Si Umik SURABAYA (BM) – Di bawah kepemimpinan yang baru, Suroso sebagai Direktur Utama, ke depan image Bank Jatim sebagai bank yang menampung dana PNS dan pemerintah daerah se-Jatim dalam waktu dekat akan melakukan perombakan menjadi bank umum. Hal ini dilakukan agar bank milik pemerintah daerah ini bisa dinikmati masyarakat secara luas. Salah satu cara untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan dengan meluncurkan program Si Umik (Surat Izin Usaha Mikro Kecil) yang dalam tahun ini akan diluncurkan. Direktur Utama Bank Jatim, R Suroso mengatakan si Umik merupakan salah satu strategi dan manuver dalam upayanya untuk menjaring nasabah umum di luar PNS dan pemda di 38 kabupaten/kota se-Jatim dan penerima kredit. “Kami mencoba untuk merubah imej Bank Jatim agar bisa merangkul dan menjangkau lebih banyak masyarakat dari berbagai kalangan masyarakat luas. Bank Jatim akan menjadi bank umum seperti bank-bank swasta lainnya. Karena dengan menghimpun dana langsung dari masyarakat, maka dana itu juga untuk rakyat Jatim sendiri. Beda dengan bank asing, ya dananya nggak mungkin untuk pembangunan di daerah kita,” ujar Soeroso di Surabaya kemarin. Total aset sebesar Rp 40 triliun, Soeroso yakin SI Umik akan diterima dan memberikan

FOTO: BM/IST

KENALKAN: Direktur Utama Bank Jatim Suroso (tengah) saat berbincang dengan jajaran direksi soal program baru Si Umik.

manfaat kepada masyarakat. Sebelumnya Bank Jatim juga menghimpun dana masyarakat. Hanya saja publik secara luas belum tahu. “Melalui Si Umik, Insyaallah akan diterima. Kita kasih kartu ATM yang berfungsi ganda yakni sebagai ATM dan yang dibaliknya ada no SIUPP untuk usaha. Jadi nasabah yang mau cari utangan nggak perlu ribet lagi. Tinggal tunjukkan ATMnya. Jadi selain bisa nabung, juga bisa utang,” lanjut Soeroso.

Target awal jangka pendek lewat program ini, Bank Jatim membidik 3000 nasabah dari 3,8 juta penduduk di Jatim, dengan asumsi per orang menabung Rp 500 ribu per bulan. “Pada awal kita targetkan 3000 ribu nasabah dulu. Bayangkan berapa sudah kalau per orang nabung Rp 500 ribu per bulan. Tentunya akan kita tambah targetnya. Itu target awal. Filosofinya, Si Umik itu kan ibu. Jadi anak kalau haus tinggal mimik ke ibunya, kan nyaman,” pungkasya (top/dra)


www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Awas! Daging Celeng Dilabel Sapi Impor Gudang di Jalan Penjernihan Satu Minggu Terima Kiriman 1 Ton SURABAYA (BM) – Peredaran daging celeng (babi hutan, red) di Surabaya ternyata masih ada. Bahkan untuk memuluskan peredaran, pelaku menempelkan label daging sapi impor agar luput dari kecurigaan. Seperti yang dilakukan pemilik gudang di Jalan Penjernihan sebelum digerebek Polrestabes Surabaya, Jumat (26/6). Polisi mengamankan tujuh tersangka dalam penggerebekan gudang yang diduga sudah beroperasi lama tersebut. “Kami menggerebek karena daging tersebut dijual dengan menyebut bahwa daging itu adalah daging sapi,” ujar Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Yan Fitri di sela penggerebekan. Enam lemari pendingin berisi daging celeng yang sudah dibungkus serta beberapa bungkus daging sapi asli, turut diamankan sebagai barang bukti. Kapolrestabes menyebutkan, daging celeng disimpan dalam satu lemari es namun dalam kotak berbeda. “Jadi ketika nanti ada pembeli, akan diambilkan daging babi hutan yang sudah dibungkus dengan tulisan daging sapi impor. Sementara daging sapi yang asli tidak diberikan. Jadi tidak dioplos, tetapi murni daging babi hutan yang dijual,” tukasnya.

INLINE story Dalam satu pekan, gudang daging milik Musrifin menerima kiriman 1 ton daging babi hutan dari Bekasi dan Jakarta. Kiriman itu kemudian disebar ke pasar-pasar tradisional di Surabaya. Untuk memuluskan peredaran, memanfaatkan ketidaktahuan konsumen daging celeng diberi label daging sapi impor.

FOTO: BM/ANTARA

ILEGAL: Petugas dari Polrestabes Surabaya menunjukkan daging beku yang diduga merupakan daging celeng di kotak pendingin yang digerebek di gudang pengepul daging di Jalan Penjernihan.

Temuan ini bermula dari sidak yang digelar Polsek Wonokromo di kawasan Jagir. Ditemukan daging sapi yang nilainya lebih murah Rp 10 ribu dari harga pasaran. Setelah

ditelusuri, diketahui jika daging murah itu merupakan daging celeng. “Setelah diselidiki, dagingdaging babi hutan ini diambil dari rumah yang dibelakangnya

dijadikan gudang,” kata perwira menengah tersebut. Dari pemeriksaan sementara, dagingdaging babi hutan itu dikirim dari Jakarta sepekan sekali.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Takdir Mattanete mengungkap, modus pelaku dilakukan dengan cara menjual daging sapi asli secara terpisah. Sedangkan daging celeng diklaim sebagai daging sapi impor. “Karena bentuk serat daging yang berbeda dengan sapi asli, si penjual mengatakan ke pembelinya bahwa itu sapi impor. Harganya pun jauh lebih murah dengan harga daging sapi yang ada di pasaran. Keterangan sementara, pelaku sudah dua tahun berdagang daing babi hutan,” ucapnya. Tujuh orang pengepul yang berhasil diamankan adalah Musrifin, pemilik rumah yang dijadikan gudang daging babi, serta anak buahnya berinisial T; R; D; A; J dan E. Dari

Menhub Sidak Terminal Purabaya

Demokrat Masih Abu-Abu, 14 PAC Hanura ke Risma

Wacanakan Tiket Elektronik Bus

Pilwali Molor jika Koalisi Besar Gagal Usung Calon

SURABAYA (BM) - Menteri Perhubungan (Menhub) Ignasius Jonan mendorong penggunaan tiket bus elektronik untuk memudahkan proses pembelian tiket bagi calon penumpang yang ingin bepergian. “Dengan menggunakan tiket elektronik maka akan memudahkan pembelian tiket kepada calon penumpang. Seperti halnya penumpang pesawat, karena armada bus ini memiliki operator yang cukup banyak,” katanya saat sidak ke Terminal Purabaya, Jumat (26/6). Dalam kesempatan tersebut dirinya meminta penataan Terminal Purabaya Surabaya yang sedikit kurang teratur bisa ditata lebih baik dan lebih rapi lagi. “Masih banyak yang harus dibenahi, ini masih pada semrawut dan perlu penataan lebih lanjut,” katanya. Ia mengemukakan, pelayanan dan penataan terminal bus tidak kalah dengan sistem pelayanan di stasiun kereta api. “Mulai ruang tunggu penumpang, area menuju bus tujuan dan kebersihan, tidak boleh semrawut dengan banyaknya lalu lalang calon penumpang seperti yang saat ini masih terjadi,” katanya. Selama mengunjungi Terminal Purabaya dirinya sempat melakukan dialog dengan sopir dan juga para calon penumpang di Sidoarjo. Setelah dari Terminal Purabaya Surabaya dirinya beserta rombongan bertolak menuju ke Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo.

FOTO:BM/MADJI

Ignasius Jonan

Dalam kesempatan itu, Menhub juga mengisyaratkan salah satu angkutan masal cepat (AMC) Surabaya, Trem, baru bisa beroperasi pada 2018. “Mudah-mudahan 2018 sudah bisa dioperasikan,” ujarnya. Sementara itu, Sugiadi Waluyo Direktur Jenderal Perkeretaapian pengerjaan trem baru bisa dilakukan pada awal 2016. “Masih kita pelajari lagi. Sekarang masih proses Detail Engineering Design (DED),” katanya. Saat ini, Dirjen Perkeretaapian masih melakukan lelang pengerjaan DED. “Tahun depan anggarannya baru ada.Ya tahun depan dimulai. Cepet kok,” ujarnya. Dirjen perkeretaapian meminta Pemkot Surabaya membantu dalam hal penertiban lahan. “Juga nanti saat pengerjaan kan pasti akan terjadi kemacetan. Jadi Pemkot bisa melakukan rekayasa lalu lintas,” katanya. (adi/at/epe)

SURABAYA (BM) - Pelaksanaan Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya pada 9 Desember 2015, terancam ditunda hingga 2017 jika Koalisi Besar berisi 6 partai politik, gagal mengusung pasangan calon untuk melawan incumbent. Ini sesuai ketentuan Undang-Undang yang menyebutkan Pilkada minimal diikuti dua pasangan calon. Plt Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya, Hartoyo membenarkan potensi ini ketika dikonfirmasi, Jumat (26/6). Namun dia optimis 6 parpol, termasuk Demokrat, mampu mengusung pasangan calon pada deklarasi nanti.“Senin(29/6)diHotelMojopahit kita akan deklarasikan Koalisi Besar sekaligusmenyusunkonseptatakelola Surabaya ke depan seperti apa dan layakdipimpinolehorangsepertiapa,” ungkap Ketua Fraksi Demokrat di DPRD Jatim tersebut. Namun pernyataan berbeda justru dilontarkan Ketua DPD Demokrat Jatim Soekarwo. Dia nyatakan sangat memungkinkan Demokrat mengambil keputusan tidak berpartisipasi dalam Pilwali Surabaya. “Tidak mengambil keputusan untuk ikut Pilkada juga keputusan politik, atau istilahnya sama dengan tidak berpendapat atau diam,” dalih Pakde Karwo panggilan akrabnya. Diakui Pakde Karwo, keputusan tersebut menjadi alternatif ketiga andaikan proses penjaringan dan penentuan calon mengalami deadlock. “Kalau nantinya tidak ada mengusung calon, kemudian juga menemui kegagalan di koalisi maka bisa saja kami harus memikirkan alternatif lain, yakni tidak mengambil keputusan ikut,” tegasnya. “Yang jelas, sampai sekarang

Demokrat belum bersikap apapun untuk Pilkada Surabaya. Perkara koalisi juga belum ada perintah sehingga sikap yang dilakukan DPC sekarang belum langkah resmi. Nanti DPD yang memutuskan dan belum ada petunjuk ke DPC,” pungkasnya. Sinyal dari Demokrat ini menguatkan indikasi jika pemenang Pilwali sebenarnya selesai dengan diusungnya pasangan Tri Rismaharini-wisnu Sakti Buana oleh PDIP. Sumber Berita Metro bahkan menyebutkan, pasangan calon yang diusung Koalisi Besar nanti hanya sekedar jadi calon yang mengalah. “Bukan mencari kemenangan karena tidak mungkin melawan elektabilitas incumbent,” terang politisi asal Surabaya tersebut. “Lihat saja, DPP PDIP sudah pasti turunkan rekomendasi ke Risma dan Wisnu namun partai-partai di Koalisi Besar masih di tahap penjaringan atau survei,” tambahnya. Persiapan PDIP sendiri sudah jauh melangkah dengan rencana digelarnya Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) untuk menyambut datangnya rekomendasi. Ketua PDIP Surabaya, Wisnu Sakti Buana menyebutkan Sekjen DPP, Hasto Kristyanto yang akan membacakan langsung. “Menjelang turunnya rekomendasi, kondisi internal dan eksternal sudah siap menghadapi Pilkada Surabaya,” kata Wisnu Dinamika lainnya yang menguntungkan pasangan Risma-Wisnu adalah aspirasi 14 pimpinan anak cabang (PAC) Partai Hanura Surabaya. “Saat ini kami dukung bu Risma untuk maju lagi dalam Pilkada nanti,” kata Ketua PAC Hanura

Wonokromo, Arie Kahuripan saat ditemui di kantor DPD Hanura Jatim kemarin. Menurut dia, kedatangannya ke kantor DPD Hanura Jatim, selain memberikan dukungan terhadap Risma, juga melaporkan Ketua DPC Hanura Surabaya, Onny Phillipus yang dianggap tidak berlaku adil. Ketidakadilan Onny tersebut terutama pada saat acara Rakorcab yang digelar pekan lalu dengan agenda mendengarkan visi dan misi cawali dan cawawali yang daftar lewat Hanura di salah satu rumah makan di kawasan Gubeng. “Kalau salah satu cawali yang saat Rakorcab itu disetujui, kan kita di PAC sebagai ujung tombak, tapi justru kita tidak diundang,” ujarnya. Terkait laporan dari para PAC tersebut Ketua DPD Hanura Jatim, Soedjatmiko mengakui mekanisme yang ditempuh ini sudah betul. Kalau aspirasinya tidak tertampung di DPC, bisa lapor ke DPD. “Sebenarnya Onny sudah saya SMS pada waktu itu, tapi tidak direspons. Saya minta klarifikasi terkait tidak diundangnya PAC-PAC ke Rakorcab. Saya harus seimbang, harus ada info dari Onny dan alasan utamanya kata PAC-PAC, tidak diundangnya mereka karena sudah pernah menyatakan mosi tidak percaya,” kata Soedjatmiko. Menurut Soedjatmiko, seharusnya PAC-PAC ini diundang karena agenda partai, apalagi mereka masih resmi menjabat, belum keluar atau dipecat. “Apalagi ini bahas visi-misi cawali dan cawawali. Ini merugikan orang. Jadi harus ada klaridikasi dari DPC. Sampai sekarang Onny juga belum buat laporan tentang Rakorcab. Pekan depan, Kamis (2/7) akan saya undang untuk klarifikasi,” tegasnya. (arn/zal/vic/epe)

keterangan sementara, setiap minggu, pelaku mendapat kiriman 1 ton daging celeng yang seharinya disebar sekitar 100-200 kilogram ke beberapa pasar tradisional di Surabaya. Menyusul temuan ini, Komisi B DPRD Surabaya berencana melakukan sidak ke pasar-pasar tradisional. Agenda ini juga untuk memantau harga sembako atau kebutuhan bahan pokok. Ketua Komisi B, Mazlan Mansur mengatakan, sidak akan dilakukan pasca reses atau minggu depan. “Juga untuk melihat langsung harga sembako di Surabaya yang disebut Pemkot stabil,” terangnya. (arn/at/epe)

lintas kota

Dewan Desak Sengketa KBS Dituntaskan SURABAYA (BM) - Komisi B DPRD Surabaya mendesak Pemkot untuk segera menuntaskan sengketa aset Kebun Binatang Surabaya (KBS) yabg berlarut-larut. Dewan khawatir sengketa akan berdampak pada kesejahteraan satwa. Pasalnya, kandang para satwa berdiri di atas tanah KBS yang masuk dalam poin seteru. Sekretaris Komisi B DPRD Kota Surabaya, Edi Rachmat, menjelaskan jika hingga saat ini belum ada keputusan hukum yangmenyebutkan bahwa, aset diatas tanah di kebun binatang kebanggaan warga SuraFOTO:BM/MADJI baya itu milik PeEdi Rachmat merintah Kota (Pemkot) Surabaya. Itu artinya, kandang dan bangunan di KBS masih dalam sengketa. “Selesaikan dulu hukumnya. Kami tetap mendorong agar aset di atas tanah ini bisa menjadi milik pemerintah. Sehingga, dana APBD yang dialokasikan bisa terserap dengan maksimal,” katanya, Jumat (26/6). Sebelumnya, Walikota Surabaya, Tri Rismaharini yang menyebutkan bahwa, aset diatas tanah di KBS sudah tidak ada masalah. Terkait itu, Edi meminta agar walikota tidak mengklaim begitu saja. Dia mendesak agar sejarah dari keberadaan aset ini ditelusuri. Sehingga bisa diketahui asal muasal aset tersebut. Menurut dia, jika aset tanah kebun binatang di Jalan Setail itu sudah menjadi milik Pemkot, maka sudah seharusnya aset yang diatasnya itu juga menjadi milik Pemkot. “Kalau kandang-kandang itu bukan aset Pemkot, maka perbaikannya tidak boleh menggunakan dana dari APBD,” terangnya. Untuk mengatasi masalah di KBS yang berlarut-larut, masih kata Edi, hendaknya walikota mengeluarkan diskresi. Diskresi merupakan kebijakan dari kepala daerah yang membolehkan pejabat publik mengeluarkan kebijakan dimana undang-undang belum mengaturnya secara tegas, dengan tiga syarat. yakni, demi kepentingan umum, masih dalam batas wilayah kewenangannya, dan tidak melanggar Asas-Asas Umum Pemerintahan yang Baik (AUPB). (arn/epe)

Peringati Hari Anti Narkotika Internasional 2015

BNN Surabaya Bagi-bagi Bunga kepada Pengendara Motor SURABAYA (BM) - Badan Narkotika Nasional (BNN) Surabaya membagikan bunga dan selebaran dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2015 kepada pengendara di Jalan Raya Darmo, Jumat (26/6). “Bunga dan selebaran ini untuk mengingatkan kepada masyarakat tentang bahaya narkoba sekaligus mencegah peredarannya,” ujar Kepala BNN Kota Surabaya AKBP Suparti di sela kegiatan. Selain membagikan bunga dan selebaran, BNN yang turut melibatkan puluhan siswa

sekolah menengah pertama itu juga membentangkan spanduk bertuliskan “Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) -26 Juni 2015- Hidup Sehat Tanpa Narkoba”. Setiap lampu lalu lintas memancarkan warna merah, mereka berdiri di perlintasan penyeberangan (zebra cross) agar tulisan di spanduk terbaca oleh para pengendara. Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga mensosialisasikan Pasal 54 Undang-Undang Nomor 35/2009 tentang Narkotika yang menjelaskan bahwa pecandu narkoba

wajib direhabilitasi. “Payung hukum sudah mengaturnya karena tujuan rehabilitasi adalah mengubah perilaku ke arah positif dan hidup sehat, serta meningkatkan kemampuan kontrol emosi yang lebih baik sehingga terhindar dari masalah hukum,” tukasnya. Selain itu, lanjut dia, dengan rehabilitasi diharapkan korban narkoba bisa hidup lebih produktif sehingga mampu melaksanakan fungsi sosialnya, dan sedapat mungkin berhenti total dari ketergantungan narkoba.

Eks Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya itu mengatakan, pihaknya sedang menangani sekitar 200 korban narkoba dan sedang menjalani proses rehabilitasi. Sementara itu, dari data BNN Pusat disebutkan bahwa berdasarkan hasil riset nasional pada 2014, diperkirakan angka prevalensi penyalahguna narkotika di Indonesia sebesar 2,1 persen atau terdapat kurang lebih empat juta penduduk yang menjadi penyalahguna. Jumlah penyalahguna saat ini, kata dia, belum diimbangi dengan ketersediaan layanan

rehabilitasi ketergantungan narkotika yang memadai karena hanya mampu memberikan layanan kepada sekitar 18 ribu orang. “Karena itu diharapkan semua pihak, baik dari kalangan pemerintah, swasta dan masyarakat untuk turut berpartisipasi menyediakan layanan rehabilitasi ketergantungan narkotika,” ucapnya. (at/epe) FOTO: BM/MADJI

AKSI SIMPATIK: Pengendara motor menyambut uluran bunga yang dibagikan anggota BNN Surabaya.


14 LAMONGAN

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

Langgar Perda Tak Sediakan RTH

LINTAS KOTA

Dewan Ancam Cabut Izin Toko Modern

Palsukan Surat Nikah, Istri Polisikan Suami

KURANG TEDUH: Kelebihan lahan di salah satu toko modern ini, tidak dijadikan RTH justru lebih dipilih jadi lahan parkir pembeli.

LAMONGAN (BM) – Menjamurnya toko modern di Kabupaten Lamongan, ternyata diikuti dengan informasi negatif. Dari izin yang tidak lengkap sampai melanggar Peraturan Daerah (Perda). Kalangan DPRD pun meradang dan mengancam akan mencabut izin operasional pasar atau toko modern yang melanggar perda, salah satunya dengan tidak menyediakan Ruang Terbuka Hijau (RTH) tersebut. Bahkan dalam waktu dekat, legislatif akan melakukan evaluasi karena data yang ada, hampir semua pasar dan toko modern tidak menyediakan RTH. “Sesuai data yang ada di dewan, hampir semuanya melanggar perda utamanya penyediaan RTH padahal itu wajib,” ungkap Zulaikah, ketua Komisi A,

Jumat (26/6). Zulaikah mengungkap temuan toko modern besar, seperti Alfamart dan Indomaret yang dinilai sudah melanggar Perda Nomor 6/2012. “Meski komisi A mensyaratkan 20 persen dari kewajiban-kewajiban yang lain namun pasar modern ini harus dan wajib memenuhinya,” tegasnya. Tidak disediakannya RTH sangat disayangkan, pasalnya keharusan untuk menyediakan RTH sudah dibahas dalam hearing antara Komisi A dengan instansi terkait baik. Seperti Badan Lingkungan Hidup, Badan Penanaman Modal dan Perizinan serta Satpol PP, termasuk para owner pasar modern. “Dan komisi A sudah menung-

gu selama 3 bulan namun hingga sekarang pasar modern itu tidak ada yang menyediakan RTH sebagai salah satu prasyarat. Masak RTH hanya dirupakan dengan hanya menaruh beberapa pot tanaman,” ungkapnya. Zulaikah juga menambahkan, pihaknya tidak segan untuk mencabut izin pasar modern yang tidak memenuhi prasyarat yang sudah ditentukan tentang penyediaan RTH. “Jika memang terus membandel ya dicabut saja izinnya, apalagi keberadaan pasar ini sangat merugikan pasar tradisional dan masyarakat sekitar,” tandasnya. Dari data komisi A menyebutkan, sedikitnya terdapat 53 pasar dan toko modern yang berdiri di Lamongan. (nun/han/zen/epe)

Ratusan Bungkus Takjil Dibagikan

Masjid Agung Lamongan, Lokasi Favorit MenungguWaktu Berbuka LAMONGAN (BM) –Wisata religi di Kabupaten Lamongan hampir tersebar di tiap pelosok. Namun untuk warga Kecamatan Kota, Masjid Agung Lamongan (MAL), menempati peringkat pertama untuk dijujug selama Ramadan. Selain tidak sepi dari aktivitas, juga karena tradisi bagi-bagi takjil untuk berbuka yang selalu digelar sejak masjid di jantung kota ini resmi didirikan. “Setiap harinya tak kurang dari 800 hingga 950 bungkus nasi bungkus dan takjil dibagikan Masjid Agung Lamongan,” terang pengurus takmir Masjid Agung Lamongan, Eko Nurhadi, Jumat (26/6). Program ini menurut Eko, sudah jadi tradisi sepanjang bulan Ramadan. “Takjil itu berasal dari sumbangan sejumlah donator masjid,” terangnya. “Kita mengkoordinir dan membagikan pada jamaah yang akan berbuka puasa di masjid sebelum salat tarawih, dan bentuknya pun beragam ada yang nasi bungkus, kurma, dan minuman gelas mineral,” jelas Eko merinci

acara pembagian takjil tersebut. Eko mengatakan, jumlah takjil biasanya akan meningkat di 10 hari terakhir Ramadan. Ini terjadi lantaran jumlah jamaah yang juga kian banyak. “Jamaah masjid juga akan mendapatkan siraman rohani berupa ceramah dari sejumlah Imam Masjid Agung Lamongan sebelum mendapat takjil gratis,” pungkasnya. Selain tradisi bagi takjil, Ramadan di Lamongan juga membuat denyut perekonomian rakyat kecil ikut terangkat. Bahkan tak jarang, banyak warga yang beralih jadi pedagang musiman untuk menyambut bulan yang diagungkan umat muslim tersebut. Seperti yang diakui Nahib (17), penjual petasan di area Pasar Baru (pasar tingkat) Lamongan. Dia menjual berbagai jenis dan ukuran petasan yang ternyata laris diburu pembeli. “Lumayan mas, sehari untung kotornya bisa sampai Rp 500 ribu. Cukuplah untuk merayakan lebaran nanti,” sebutnya.

TRADISI BAIK: Pada 10 hari terakhir Ramadan, jamaah di Masjid Agung Lamongan akan meningkat tajam yang membuat takjil pun harus ditambah.

Hal serupa juga dirasakan Dian (32). Penjual aneka macam es di depan Lapas Lamongan ini mengaku omzetnya meningkat tajam meski hanya menjajakan dagangan

mulai pukul 17.00 WIB sampai 22.00 WIB. Dengan harga terjangkau, keuntungan yang didapat bisa mencapai Rp 400 ribu sehari. (nun/han/zen/epe)

LAMONGAN (BM) - Nasrip (49) Warga Jalan Sunan Giri Gang Beringin Mulya Kelurahan Tumenggungan, Kecamatan Kota, dilaporkan ke Polres Lamongan oleh Rodiyah (45), yang tidak lain istri sahnya dengan tuduhan memalsukan surat nikah, Jumat (26/6). Ironisnya, perbuatan itu dilakukan Nasrip untuk melegalkan hubungan dengan tetangganya sendiri, Elly Widyawati. Paur Subbag Humas Polres Lamongan, Ipda Raksan mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi. “Sejumlah saksi tengah dimintai keterangan. Jika terbukti, maka akan dijaring dengan Pasal 264 (1) dengan ancaman pidana 8 tahun,” ujar Ipda Raksan. (nun/han/zen/epe)

Jual Ninja Kreditan, Adira Laporkan Warga Sukoanyar LAMONGAN (BM) - Anang Kuncoro, karyawan ARH PT Adira Finance RO Lamongan Cabang Gresik, melaporkan Yanto (50) warga Dusun Galang Desa Sukoanyar, Kecamatan Turi, ke Polres Lamongan dengan tuduhan memindahtangankan kredit motor Kawasaki Ninja 150 RR SE warna merah tahun rakitan 2011 tanpa izin. Yanto mengajukan kredit dan diacc 8 September 2014 lalu. Namun menginjak bulan keenam, sikap mokongnya pun muncul. Kendati ditagih berulang kali, tidak ada itikad untuk membayar. Setelah ditelusuri, Anang menemukan fakta bahwa motor sport itu sudah dijual ke orang lain yang hingga kini belum diketahui identitasnya. Laporan ini langsung ditindaklanjuti Polres Lamongan. Paur Kasubbag Humas Ipda Raksan menjelaskan, terlapor dituduh telah melakukan tindak pidana dengan sengaja memalsukan, mengubah, menghilangkan atau dengan cara apapun benda yang menjadi objek jaminan Fidusia seperti yang dimaksud dalam pasal 35 dan atau pasal 36 UU RI No 42/1999, tentang jaminan Fidusia. “Karena ada jaminan fidusia, terlapor bisa dijerat sebagai tersangka pelaku tindak pidana, karena pengajuan kredit motor atau mobil di suatu perusahaan itu objek jaminan fidusia,” jelas Ipda Raksan. (nun/han/zen/epe)

GRESIK

berita metro www.beritametro.co.id

Cabup-Cawabup Koalisi DPC PDIP dan PKB Belum Ditentukan

DUKUNGAN: Seorang aktivis PMII sedang menggalang tanda tangan pedagang dan masyarakat untuk menolak berdirinya toko modern yang menyalahi perda kabupaten.

Puluhan Aktivis PMII Datangi Sentra PKL Sentolang

Tolak Toko Modern, Galang Tanda Tangan Pedagang GRESIK (BM) - Puluhan aktivis Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Gresik kembali turun jalan. Kali ini aksi yang mereka lakukan berlokasi di sentra pedagang kaki lima (PKL) Sentolang di Jalan Veteran Gresik, Jumat (26/6). Tujuan massa PMII itu adalah untuk menggalang tanda tangan masyarakat yang tak setuju atas berdirinya toko modern yang melanggar perda Kabupaten Gresik. Mereka mengajak semua elemen masyarakat untuk menjalin kesepakatan dengan PERWAKILAN

membubuhkan tanda tangan di selembar kain putih sepanjang 2 meter. “Kami di sini untuk melakukan kesepakatan dengan semua masyarakat terutama pedagang tradisional. Dengan tujuan menolak pasar modern yang tak berizin,” ucap suara lantang Budi Arianto yang juga sebagai korlap aksi. Ditambahkan Budi dalam orasinya adanya toko modern sangat merugikan masyarakat yang memiliki usaha kecil, apalagi

jarak antara toko modern dan pasar tradisional sangat dekat. “Apalagi ketentuan jarak itu juga melanggar aturan perda kabupaten gresik,” lanjutnya. Dengan membawa selembar kain putih yang berukuran sekitar 2 meter dan spidol para aktivis PMII tersebut menyisiri setiap jalan di mana terdapat pedagang yang berjualan untuk dimintai tanda tangannya. Dari pantauan di lapangan banyak pedagang tradisional yang mendukung aksi itu yang dituangkan lewat tanda tangan. (sgg/uki/nov)

GRESIK (BM) - Koalisi antara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Gresik dengan DPC PKB Gresik untuk mengusung kandidat cabup-cawabup untuk menyongsong pilkada pada 9 Desember 2015 belum membuahkan hasil. DPC PKB Gresik yang diberikan porsi jatah cabup, hingga pendaftaran cabup-cawabup di KPU Kabupaten Gresik meski kurang sekitar sebulan ternyata belum bisa memutuskan siapa cabupnya. “PDIP Gresik hingga sekarang ini sedang menanti keputusan PKB siapa cabup yang akan diberangkatkan untuk maju,” kata Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Gresik, Mujid Riduan, Jumat (26/6). Menurut Mujid, PDIP Gresik saat ini sudah tidak ada persoalan kandidat cawabup yang bakal diusung. Sebab, PDIP sudah menurunkan rekomendasi kader PDIP yang direkom untuk menjadi Cawabup Gresik.

“PDIP sudah tidak ada persoalan. DPP PDIP sudah turunkan rekom ke PDIP Gresik cawabup yang akan diusung,” tutur Mujid. Sedangkan berdasarkan rekomendasi dari DPP PKB ternyata nama Mujid yang direkom untuk maju sebagai cawabup. Lebih lanjut Mujid menjelaskan PDIP hingga sekarang masih memegang teguh komitmen koalisi yang telah dibangun PDIP dengan PKB untuk menghadapi pilkada mendatang. Karena itu, hingga sekarang PDIP tetap bersabar menunggu keputusan PKB terkait cabup yang bakal diusung. “Bagi PDIP siapapun kandidat cabup yang bakal diusung PKB itu juga yang terbaik bagi PKB dan PDIP. Kami akan mendukung penuh keputusan itu,” jelas Mujid. Namun, Mujid mengakui sejauh ini PDIP Gresik belum mengetahui, siapa kandidat cabup yang bakal diusung PKB. Meski sebelumnya berhembus

kabar kalau PKB Gresik menggadanggadang tiga tokoh yang bakal dicalonkan jadi cabup. Mereka adalah Ketua DPC PKB Kabupaten Gresik Jazilul Fawaid, Ketua PCNU Kabupaten Gresik Husnul Khuluq dan Ketua Komisi D DPRD Gresik Ruspandi Sunaryo. “Dari tiga kandidat cabup yang dimunculkan itu PDIP belum tahu siapa yang bakal direkomendasi DPP,” terangnya. Untuk itu, Mujid berharap PKB yang merupakan mitra koalisi PDIP agar secepatnya memutuskan kandidat cabupnya. Sebab, masa pendaftaran cabup-cawabup melalui jalur partai tidak lama lagi bakal dibuka oleh KPUD Gresik. “Kami berharap koalisi PDIP dan PKB secepatnya memutuskan kandidat cabup-cawabupnya. Sehingga, kami memiliki waktu panjang untuk melakukan persiapan,” pungkasnya. (sgg/nov)

Dua Mayat yang Ditemukan di Hutan Jati Surowiti, Diduga Warga Negara Asing GRESIK (BM) - Kapolres Gresik AKBP Ady Wibowo mengungkapkan dua mayat yang ditemukan seorang pencari rumput di dalam satu liang lahat di hutan jati Desa Surowiti Kecamatan Panceng Gresik diduga warga negara Malaysia. Dua mayat yang sudah sebulan lebih belum terungkap identitasnya itu sampai sekarang jasadnya masih disimpan di Labfor Polda Jatim. Ditegaskan AdyWibowo memang telah sebulan kedua mayat itu belum terungkap identitas. Padahal, data dan ciri-ciri kedua korban itu telah disebar ke masyarakat. “Sampai saat ini belum ada yang laporan dari masyarakat yang menyatakan pihak keluarga atau kerabatnya yang hilang,” katanya kema-

rin (26/6). Menurutnya, ada dugaan kedua mayat yang ditemukan dalam satu liang lahat itu berasal dari luar negeri. Ditambah dari ciri-ciri fisik yang dikumpulkan dari Labfor Polda Jatim dan DVI mayat laki-laki yang ditemukan itu mirip orang keturunan Arab. Jenazah itu mempunyai tinggi badan 175 centimeter dan berusia kirakira 20-27 tahun. Sedangkan mayat perempuan berusia 25-30 tahun dengan tinggi badan antara 160 hingga 165 centimeter. Sepintas fisiknya mirip orang China. “Bentuk tubuh yang perempuan mirip warga Malaysia. Bahkan untuk menyakinkan hal itu kami sudah menghubungi atase kepolisian di Malaysia untuk mencari titik

terang asal-usulnya,” paparnya. Ditambahkan Kapolres Ady Wibowo untuk mengungkap identitas kedua mayat itu jajarannya juga telah menyebar sketsa wajah kedua mayat tersebut ke masyarakat dan area publik. “Sebelumnya ada tiga orang yang melapor dari Kecamatan Ujungpangkah Gresik dan Jombang. Namun, saat dicek semuanya ternyata masih hidup,” ungkapnya. Seperti diberitakan sampai sekarang aparat Polres Gresik belum berhasil mengungkap identitas kedua mayat yang ditemukan di Desa Surowiti Kecamatan Panceng, Gresik. Ada dugaan kedua mayat merupakan korban pembunuhan. Sebab di bagian kedua mayat ada luka memar akibat terkena benda tumpul. (sgg/nov)

Lamongan: M. Zainuddin (koord), Thafhanul Fahri Iklan/Langganan: 0857 3233 5005 Gresik: Masduki (koord), Moch. Sugeng Iklan/Langganan: 0821 7997 3350


PASURUAN RAYA 15

berita metro www.beritametro.co.id

SABTU, 27 JUNI 2015

KABUPATEN PASURUAN I KOTA PASURUAN

Papan Informasi Proyek segera Diganti Tak Cantumkan Nama Konsultan dan Masa Pengerjaan PASURUAN (BM) – Proyek Dinas Bina Marga Kabupaten Pasuruan berupa peningkatan jalan BakalanSengon, memang baru memulai pengerjaan. Tapi pihak kontraktor proyek senilai Rp 6,9 miliar itu diduga kurang hati-hati. Salah satu contoh adalah, papan informasi proyek tidak mencantumkan nama konsultan, serta masa pengerjaan proyek. Meski hal tersebut bukanlah masalah teknis,alangkahbaiknyabilapihakDInas BinaMargamemberikanterguransupaya mengganti papan proyek dengan informasi yang detail dan lengkap. Untuk mengecek informasi tersebut, Berita Metro (BM) mendatangi lokasi, Jumat (26/6). Ternyata be-

nar bahwa papan informasi proyek itu tidak mencantumkan nama konsultan dan masa pengerjaan. Kepala Dinas Bina Marga Kabupaten Pasuruan Ir Hariaprianto dikonfirmasi melalui PPK Gatot, didamping PPTK Listiyani menyatakan, pihak Bina Marga akan secapatnya menegur kontraktor supaya mengganti papan nama proyek tersebut. “Itu hanya identitas saja. Biar nanti diganti karena bukan pekerjaan teknis,” jawab Gatot singkat. Ia mengatakan, sesuai dokumen kontrak yang ditanda tangani kontraktor, masapengerjaan proyek di Bakalan-Sengon, Kecamatan Purwosari itu selama 120 hari kerja. Penger-

jaan jalan berupa hotmix tidak menyambung, tapi spot-spot. Di ruas Bakalan sekitar 1,05 km, Sengon 1,25 km. Ada juga pengerjaan item lainnya, yakni pembangunan plengsengan dan pelebaran beton rigid. Terpisah, pelaksana proyek, Lukman yang dikonfirmasi Berita Metro (BM) mengatakan bahwa, di proyek Bakalan-Sengon ada dua item atau tahap pekerjaan. Pertama, membuat plengsengan pengaman jalan, setelah selesai baru pengaspalan jalan. “Kami hanya mengerjakan plengsengan penahan jalan saja, supaya pekerjaan ini tidak mengganggu penggunajalan.Kebersihandankerapian kami utamakan,” jelas Lukman. (bib/an/azt)

FOTO : BM/AAN WIJAYANTO

KURANG LENGKAP: Tampak papan informasi proyek peningkatan jalan di Bakalan-Sengon, Kecamatan Porwosari, Kab Pasuruan yang dinilai kurang lengkap. Tak mencantumkan nama konsultan dan masa pengerjaan.

Perbaikan Jalan Undang Minat Investor

FOTO : BM/AAN WIJAYANTO

PLENGSENGAN: Tampak pengerjaan plengsengan yang termasuk dalam item proyek peningkatan Jalan Bakalan-Sengon, Kecamatan Purwosari.

PASURUAN (BM) – Investor mulai bermunculan untuk melakukan investasi di kasawan BakalanSengon untuk kegiatan usaha. Apalagi akses infrastruktur di sana yang sangat ramai, utamanya bagi para profesional muda seiring diperbaikinya Jalan Sengon–Bakalan. Apalagi di kawasan itu sudah berdiri tempat rekreasi wahana air ‘Saygon Park’ sehingga bisa disinergikan dengan kegiatan usaha lain, seperti rumah makan, rest area bahkan tak menutup kemungkinan bisa jadi ajang promosi produk unggulan daerah. Seperti dituturkan, Fuat (35), saat sedang membangun warung lesehan di pinggir jalan Sengon- Bakalan. Menurut Fuat, kawasan tersebut diprediksi menjadi kawasan bisnis yang menggiurkan, seiring perkembangan wilayah yang kian cepat. “Pembangunan jalan ini diharapkan membuat kawasan akan semakin ramai dan menjadi kawasan bisnis yang menjanjikan. Apalagi kendaraan yang melintas kian banyak, sehingga investor tertarik berinvestasi di sini,” kata Fuat. Pantauan Berita Metro (BM) di lokasi, Jumat (26/ 6), mulai banyak dibangun pertokoan, ruko, pusat kebugaran dan tempat usaha lain. Akses jalan yang dibangun menggunakan dana APBD tersebut diharapkan mampu memunculkan daya tarik bagi konsumen yang ingin singgah di kawasan tersebut. (bib/an/azt)

PERWAKILAN

LINTAS KOTA

Bersihkan Jaringan Irigasi, Beli Ekskavator Mini PASURUAN (BM) – Untuk mempercepat program normalisasi jaringan irigasi (JI) dari endapan lumpur maupun sampah, utamanya di lokasi yang sulit dijangkau alat berat serta tenaga manual, maka pada 2015 ini, Dinas Pengairan dan Pertambangan menambah armada alat berat baru, yakni ekskavator CAT tipe 304E dengan kapasitas daya angkut lebih kurang 4 ton. Keunggulannya, alat berat keluaran anyar itu dilengkapi ‘bucket’ dan dozer blade yang bermanfaat untuk mendorong dan meratakan material tanah saat melakukan perawatan dan pembentukan jalan. Faktor kenyamanan dan keselamatan operator juga diperhatikan dengan menyediakan ruang operator yang luas. Ini membantu luas pandang operator. Kemudian, dilengkapi dengan kanopi dengan kategori FOPS (Falling Over Protection Structure) dan TOPS (Tip-Over protection Structure). Kepala Dinas Pengairan dan Pertambangan yang dikonfirmasi Berita Metro (BM), Ir Hanung Widya Sasangka mengatakan, pengadaan alat berat tersebut dianggarkan pada tahun 2015.Tujuan utamanya untuk mempercepat upaya normalisasi jaringan irigasi di beberapa lokasi yang sulit dijangkau dengan alat barat maupun manual. “Alat ini ukurannya mini serta simple. Untuk anggarannya lebih kurang Rp 720 juta. Detailnya bisa ditanyakan ke bagian Sekretariat,” kata Hanung. (bib/azt)

FOTO : BM/AH HABIBI

MINI: Tampak ekskavator mini yang baru dibeli Dinas Pengairan dan Pertambangan Kab Pasuruan.

Pasuruan Raya: Ah. Habibi (koord), Mochtar Hartadi Aan Wijayanto; Iklan/Langganan: 0813 3491 7807

OTOMOTIF

JASA

OTOMOTIF

19/05

19/05

05/05

12/05

ADA PROGRAM BUNGA 0% UNTUK TYPE KAWASAKI BAJAJ DAN ER6N, YANG 2 TAK DISC 1 JT LANGSUNG HUB: IVA KAWASAKI URIP SUMOHARJO47SBY085102279375/081938562689 09/05

08/05

26/05

30/04


16 SABTU, 27 JUNI 2015

www.beritametro.co.id

Ciputra World

bagai tempat yang potensial untuk mengenalkan usaha dengan memanfaatkan keramaian pengunjung bisa lebih berkembang dengan keberagaman usaha yang baru dirintis. “Ukuran stan 2x3 meter persegi, dari para peserta stan bisa mengkondisikan penataan produk masing-masing untuk display dan berinteraksi langsung dengan pengunjung mall,” jelasnya, Jumat (26/6). Kehadiran zona ini dimaksudkan sebagai semangat mema-

SHERATON SURABAYA The Blessing of Ramadhan with Ustadz Wijayanto Dalam merayakan bulan suci ramadan bersama keluarga dan sahabat serta ikut juga memeriahkan acara Meraih Berkah Ramadhan bersama Ustadz Wijayanto di Sheraton Surabaya Hotel & Towers. Acara yang akan dilangsungkan 27 Juni 2015 yang dimulai pukul 16:00-19:00. Harga Tiket Masuk (HTM): Individual, 1 (satu) orang Rp 395.000 net, 2 orang Rp 750.000 net/orang dan Keluarga terdiri 4 orang Rp 1.300.000 net /orang.

ISTIMEWA

FOTO:BM/JEFRI

SURABAYA (BM) - Berperan sebagai sarana komunikasi bagi pelaku UKM dengan aneka produk, sebuah kegiatan bertajuk‘Ngabuburit Market’ di Ciputra World Mall Surabaya, 26-28 Juni diikuti sebanyak 16 peserta stand kuliner makanan dan aneka produk. Panitia event ngabuburit market, Halim menjelaskan guna memajukan produk usaha kecil mikro dapat diterima pasar. Kegiatan semcam pameran ini memilih pasar modern mall se-

ISTIMEWA

Manfaatkan Ruang Terbatas untuk Produk Lokal

BANGKIT: Agar para pelaku UKM bisa bangkit dalam memulai usahanya serta dapat diterima pasar, mengajak dalam even di sebuah mall merupakan alternatifnya.

jukan produk lokal, sekaligus memperkenalkan sebagian pelaku UKM memanfaatkan belanja produk melalui internet dan online sebagai sarana belanja yang mudah diakses oleh masyarakat luas. Sementara salah satu pedagang kain yang menyewa stand, Jefri Hartono mengaku cukup antusias mengikuti pameran dengan

menawarkan 50 motif kain mulai sarung, kain songket, kain batik dan kain tenun. Produk kain, sebutnya mendekati lebaran ini memang lagi banyak diminati masyarakat. Pasalnya, dari tingkat kebutuhan masih digunakan untuk busana siap pakai atau busana kombinasi dengan aneka corak kain yang dipadukan.

PAKUWON CITY SURABAYA

“Pada awal tahun ini, kebutuhan kain yang dijadikan baju mulai terlihat dua bulan terakhir, jenisnya pun kebanyakan dari kain tenun bercorak Lombok. Ada juga kain batik motif tradisional khas daerah masing-masing, kemudian disusul kain sarung keperluan ibadah selama bulan Ramadan,” paparnya.(cj7/dra)

Food Truck Vaganza Sebuah acara yang akan menampilkan Live Music, Fashion Show, Dance Performance yang berlangsung mulai 25 Juni hingga 12 Juli 2015 bertempat di Foodfestival, Pakuwon City, Surabaya.

Tunjungan Plaza

GRAND CITY SURABAYA Surabaya Piano Championship Lomba Piano 2015 bagi masyarakat yang mau untuk ikut serta dalam adu kemampuan bermain piano perlu mencoba mengikuti lomba kali ini. Event akan diadakan pada tanggal 27 Juni 2015 di Grand City. Adapun Juri : M.Mus dan FRSM/LRSM ABRSM. Lomba ini dibagi menjadi 2 kategori, yaitu wajib dan Bebas. Sementara biaya pendaftaran pada kategori wajib adalah Rp. 425.000, sedangkan kategori bebas adalah Rp. 450..000. FOTO:BM/JEFRI

NATURAL: Penggunaan bahan alami dalam merawat tubuh seperti berasal dari buah-buahan untuk dijadikan masker lulur atau cream wajah masih jadi pilihan.

bapan kulit masing-masing. Make up malam misalnya, ditandai dengan pemakaian eye shadow, lipstik, blase on lebih terang, bulu mata, dan foundation, serta tampilan eyeliner mata atas bawah digunakan untuk rias ke acara pesta

seperti ulang tahun, make up kerja,” jelasnya. Menurutnya, wanita Indonesia banyak yang mendambakan punya wajah yang bersih dan cerah, meskipun pada dasarnya orang asia tenggara punya kulit

cokelat muda sampai cokelat gelap, atau yang lebih ngetrend dengan sebutan kulit sawo matang. Sehingga pantas jika mereka ingin mendapatkan warna kulit yang lebih bersih dan cerah.(cj7/dra) Le Minerale Ramanza (Ramadhan Vaganza) 2015 Pameran Multi Produk, Bazaar, Festival Kuliner akan diadakan pada tanggal 27 Juni-5 Juli 2015di Grand City Convex setiap hari Senin-Jumat: 15.00 22.00 dan Sabtu-Minggu : 11.00-22.00. Harga Tiket Masuk: Rp 3.000 (Gratis 1 botol Le Minerale). Selain itu juga diadakan berbagai even: Kids Fashion Show Competition, Fashion Exhibition, Tausiyah/Kultum, Band Competition, Musik Patrol, Automotif Festival.

sehatan. Singgasana Hotel Surabaya yang mengusung konsep hotel resor, menawarkan untuk berbuka puasa di Angsana Terrace Tamu bisa bersantap di luar ruangan yang asri dan sejuk. Menurut Virtaloka, Humas Singgasana Hotel Surabaya, tamu tinggal mengambil paket takjil saja, bisa pula dengan makan malam. Puasa ramadan yang sudah berjalan sepekan tetap memberikan kontribusi agar berbuka puasa bersama di resto bisa menyajikan hidangan prasmanan.

ISTIMEWA

Nikmati Takjil Buka Puasa dengan Menu Tradisional SURABAYA (BM)- Sajian aneka makanan dan minuman mulai takjil, hidangan pembuka hingga penutup yang berganti setiap hari agar tamu tidak bosan. Hidangan yang disajikan selalu menu-menu tradisional yang menjadi ciri khas. Setiap hari takjil yang disajikan memiliki tema. Misalnya takjil bertema jagung berupa jajanan yang berbahan dasar jagung, besoknya bertema ubi berupa jajanan yang berbahan dasar ubi. Juga diberikan keterangan tentang manfaat bahan tersebut bagi ke-

ISTIMEWA

na-warna muda lebih menonjolkan kesan natural ada dalam setiap paduan yang digunakan di wajah. “Pada kulit wajah, berjerawat, berminyak, kering dan kulit wajah normal dibedakan menurut kelem-

ISTIMEWA

SURABAYA (BM) - Penampilan wajah cerah dan bersih putih bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya menggunakan cara alami yang berasal dari buah-buahan kemudian dibuat menjadi bahan atau adonan seperti masker lulur atau cream wajah. Disebutkan oleh Tim Leader Viva kosmetik disela pameran Tunjungan Plaza Mall Surabaya (TP III), Intan membagikan tips cara perawatan wajah yang menyesuaikan jenis kulit dan usia dengan produk kosmetik yang tepat pemakaian. Karena mengikuti tema pameran bareng dengan tema Barbie, boneka fashion yang dipertontonkan secara live, sebutnya, make up kit, blase on, eye shadow, lipstick, semuanya serba warna pink. Kategori kosmetik remaja mengarah ke produk Red-A, tandasnya. Sedangkan karakter soft dan war-

ISTIMEWA

Tampil Menawan secara Natural Diminati Wanita

DISUKA: Sajian menu tradisional hingga saat ini masih banyak diburu oleh para pecinta kuliner. Selain sebagai menu buka puasa juga dijadikan menu sahur.

“Mungkin ada tamu yang ingin berbuka puasa dengan menikmati takjil saja, karena merasa sudah cukup kenyang. Mungkin ada pula yang sekaligus dengan makan malam sambil ngobrol santai dengan keluarga, kerabat, sahabat atau rekan kerja,” ujarnya pada Jumat (26/6). Tak hanya itu, tersedia aneka es, gorengan, jajan pasar, kolak, bubur, soto, bakso, nasi goreng, nasi kebuli dan lain-lain. Khusus bakso setiap hari ada karena se-

lalu disukai tamu. Rasanya segar, cocok untuk buka puasa. Selain paket berbuka puasa, Singgasana juga menawarkan paket kamar termasuk sahur atau makan pagi untuk dua orang selama 18 Juni-16 Juli. Menurut Virta, paket tersebut dapat mendongkrak okupansi yang cenderung turun saat Ramadan hingga 50%. Namun okupansi akan meningkat, biasanya mulai H-3 Lebaran sampai H-4, karena banyak asisten rumah

tangga yang mudik. “Kebanyakan tamu yang menginap di sini selama Lebaran karena ditinggal asisten rumah tangga. Supaya tidak repot, mereka menginap di hotel,” ujarnya. Selama Ramadan, imbuh Virta, Singgasana hotel juga berbagi dengan sesama yang membutuhkan dengan membagikan takjil kepada masyarakat yang lewat di jalan di depan hotel. Juga mengunjungi panti asuhan di Sidoarjo.(cj7/dra)

PERENNIALS SURABAYA Home & Fashion Bazaar Surabaya Menyambut bulan ramadan dan lebaran Home and Fashion Bazaar di PERENNIALS, Jalan Tegal Sari mulai berlangsung tanggal 24-28 Juni 2015. Banyak tersedia produk-produk peralatan rumah tangga seperti Royal Doulton yang menawarkan peralatan makan pecah belah dari inggris. KRUPS menawarkan mesin kopi dari Jerman. Tefal Wajan anti lengket dari Prancis dan masih banyak lagi siap memanjakan konsumen. Selain itu juga ada produk fashion seperti sandal, sepatu dari Fit flop, tas bagpack dari Jansport flat shoes dari butterfly twists dan masih banyak lagi. Tawaran produk bahkan ada yang berani memberi discount hingga 80%, selain itu juga tersedia banyak hadiah.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.